BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Perkembangan teknologi saat ini sudah sangat pesat dan sangat memudahkan kita dalam memperoleh informasi yang dibutuhkan untuk kehidupan sehari-hari. Salah satunya dengan munculnya inovasi smartphone yang semakin memudahkan kita untuk menerima informasi yang kita butuhkan. Informasi yang diberikannya pun beragam, dapat berupa informasi mengenai politik, kesehatan hingga pendidikan. Perkembangan teknologi saat ini memberikan dampak bagi perkembangan teknologi pada dunia pendidikan. Seperti Ujian Nasional SMA dan SMP yang dilaksanakan secara online pada tahun 2015. Tetapi di balik pengaruh perkembangan teknologi pada dunia pendidikan, masih banyak terjadi kesalahan dalam pengambilan jurusan kuliah. Dikutip dari artikel website Okezone yang menyatakan bahwa 87% mahasiswa Indonesia salah mengambil jurusan, “Salah jurusan juga bisa memicu pengangguran”. Salah satu penyebab salah jurusan adalah kurangnya informasi mengenai jurusan yang akan di ambil. Penyebab lainnya adalah kurang mengetahui minat atau passion dan kurang mengetahui kemampuan akademis diri. Umumnya masalah ini dapat diatasi dengan mengikuti tes psikologi, namun hasil dari tes psikologi biasanya tidak memberikan informasi mengenai passion dari siswa tersebut. Belum lagi untuk mengikuti tes psikologi dibutuhkan biaya yang tidak sedikit. Dibutuhkannya metode yang berbasis passion dan kemampuan akademis dalam pengambilan keputusan untuk menentukan jurusan. Belum adanya cara tes untuk menentukan jurusan dengan melihat dari sisi passion diri dan mengetahui kemampuan akademis diri, serta tidak perlu mengeluarkan biaya untuk melakukan tesnya. Untuk mengatasi masalah tersebut, dibutuhkan sebuah aplikasi mobile yang memberikan tes untuk mengetahui jurusan berdasarkan passion dan kemampuan akademis diri juga memberikan informasi mengenai jurusan yang di rekomondasikan. Metode yang digunakan untuk pengambilan keputusan jurusan disini adalah metode Holland untuk mengetahui passion dan Tes Verbal, Angka dan Logika untuk mengetahui kemampuan akademis. Berdasarkan uraian di atas maka penulis dalam proyek akhir ini mengambil judul “Wohlfahrt” APLIKASI TES UNTUK MENENTUKAN JURUSAN KULIAH BERDASARKAN PASSION DAN KEMAMPUAN AKADEMIS BERBASIS ANDROID”
1.2 Rumusan Masalah Rumusan masalah dalam Proyek akhir ini adalah : 1. Bagaimana cara menyediakan aplikasi berbasis android yang dapat membantu siswa dan siswi SMA/SMK untuk mengetahui jurusan kuliah berdasarkan passion mereka ?
2. Bagaimana cara menyediakan aplikasi berbasis android yang dapat membantu siswa dan siswi SMA/SMK untuk mengetahui jurusan kuliah berdasarkan kemampuan akademis mereka? 3. Bagaimana cara menyediakan aplikasi berbasis android yang dapat membantu siswa dan siswi SMA/SMK untuk mengetahui informasi mengenai jurusan kuliah yang ada ?
1.3 Tujuan Tujuan dalam Proyek ini adalah : 1. Membangun aplikasi yang memudahkan siswa dan siswi SMA/SMK untuk mengetahui jurusan kuliah berdasarkan passion mereka. 2. Membangun aplikasi yang memudahkan siswa dan siswi SMA/SMK untuk mengetahui jurusan kuliah berdasarkan kemampuan akademis. 3. Membangun aplikasi yang memudahkan siswa dan siswi SMA/SMK untuk mengetahui informasi mengenai jurusan kuliah yang ada.
1.4 Batasan Masalah Batasan masalah dalam Proyek ini adalah : 1. Aplikasi ini diperuntukkan siswa dan siswi tingkat menegah atas dan menengah kejuruan seluruh indonesia 2. Cakupan universitasnya terdiri dari 3 ptn dan 3 pts, yaitu Institut Teknologi Bandung, Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, Universitas Telkom, Universitas Bina Nusantara Universitas Gunadarma. 3. Hasil dari tes ini merupakan rumpun ilmu jurusan berdasarkan dikti 4. Aplikasi ini tidak menyertakan latihan soal untuk ujian seleksi masuk. 5. Aplikasi ini tidak memiliki tipe soal gambar/ spasial. 6. Aplikasi ini tidak menyertakan pembahasan dari soal yang ada. 7. Soal untuk tes Holland terdiri dan tes kemampuan akademik dari 30 soal.
dan
8. Aplikasi ini hanya dapat digunakan oleh handphone sistem operasi android. 9. Metode untuk mengetahui passion adalah metode Holland Riasec dengan perhitungan Self Directed Search dan Metode yang digunakan untuk mengetahui kemampuan akademis adalah Tes Verbal, Angka dan Logika. 10. Pada penyusunan proyek akhir ini, tahapan yang dilakukan hanya sampai tahap pengujian saja.
1.5 Definisi Operasional Aplikasi tes untuk menentukan jurusan kuliah berdasarkan passion dan kemampuan akademis berbasis android ini merupakan sebuah sarana yang dibuat untuk para siswa dan siswi SMA/SMK di agar mengetahui jurusan kuliah yang cocok untuk mereka.Aplikasi tes untuk menentukan jurusan kuliah berdasarkan passion dan kemampuan akademis berbasis android ini di bangun untuk memudahkan para siswa dan siswi SMA/SMK untuk mengetahui jurusan kuliah sesuai dengan passion pribadi ataupun kemampuan akademis mereka. Aplikasi tes untuk menentukan jurusan kuliah berdasarkan passion dan kemampuan akademis berbasis android ini di bangun untuk memberikan informasi mengenai deskripsi singkat mengenai jurusan yang bersangkutan, gelar sarjana apa yang akan di dapat, PTS dan PTN yang menyediakan jurusan yang bersangkutan dan informasi singkat mengenai PTS/PTN yang bersangkutan.
1.6 Metode Pengerjaan Proses pembangunan perangkat lunak yang digunakan pada Sistem Monitoring PA menggunakan metode waterfall. Pada metode waterfall, terdapat 5 (lima) aktivitas yang harus dilakukan pada pembangunan perangkat lunak[16], yaitu:
Gambar 1-1 Tahapan Pengerjaan Proyek
1. Requirement Definition (Pendefinisian Kebutuhan) Pada tahap ini dilakukan pengumpulan semua kebutuhan pengguna yang berkaitan dengan perangkat lunak Aplikasi tes untuk menentukan jurusan kuliah. Mulai dari PTS dan PTN yang terlibat,rumpun ilmu jurusan berdasarkan dikti,metode yang digunakan untuk mngetahui passion dan kemampuan akademik, deskripsi mengenai jurusan yang bersangkutan dan lainya. 2. System and Software Design (Perancangan Sistem dan Perangkat Lunak) Pada tahapan ini dibuat daftar kebutuhan fungsional yang sudah didapatkan akan dimodelkan kedalam suatu perancangan sistem dan perangkat lunak. Model yang akan digunakan untuk merancang sistem dan perangkat lunak adalah Unified Modelling Language (UML) dan Entity Relationship Diagram (ERD). 3. Implementation and Unit Testing (Implementasi dan Pengujian Unit) Pada tahap ini dilakukan untuk memastikan fungsionalitas yang sudah diterjemahkan ke dalam perangkat lunak dapat berjalan dengan semestinya dan memenuhi tujuan yang telah ditetapkan. Pada penelitian kali ini, pengujian difokuskan kepada kehandalan setiap fungsionalitas yang dibangun pada perangkat lunak. Penelitian lanjutan akan dilakukan untuk menguji kontribusi perangkat lunak untuk mencapai outcome yang sudah ditentukan. Jenis aplikasi yang akan dikembangkan adalah aplikasi tes untuk menentukan jurusan kuliah berdasarkan passion dan kemampuan akademis berbasis android. Metode black box testing akan digunakan untuk menguji setiap unit (fungsionalitas) yang dihasilkan pada tahap pembuatan program.
4. Integration and System Testing (Integrasi dan Pengujian Sistem) Setelah semua fungsionalitas dipastikan dapat berjalan dengan semestinya, perangkat lunak akan diuji secara lengkap pada lingkungan (environment) yang sebenarnya. Perangkat lunak yang sudah terinstall pada mobile device akan diuji penggunaannya.
5. Operation and Maintenance (Pengoperasian dan Peremajaan) Aktivitas terakhir yang akan dilakukan adalah menggunakan perangkat lunak dengan melibatkan pengguna yang semestinya untuk memastikan kegunaan dan manfaat perangkat lunak yang sudah dibangun dapat dirasakan oleh penggunanya. Masukan-masukan yang diberikan oleh pengguna terkait performansi perangkat lunak akan menjadi rujukan pengembangan perangkat lunak kedepannya. Pada saat pengoperasian perangkat lunak, dapat juga sekaligus dilakukan pengukuran efektivitas perangkat lunak sehingga dapat diukur kontribusi perangkat lunak terhadap outcome yang telah ditargetkan. Namun, dalam pengerjaan PA ini hanya sampai tahap integrasi dan pengujian sistem.
1.7 Jadwal Pengerjaan Pada pengerjaan proyek “Wohlfahrt” APLIKASI TES UNTUK MENENTUKAN JURUSAN KULIAH BERDASARKAN PASSION DAN KEMAMPUAN AKADEMIS BERBASIS ANDROID” memerlukan jadwal pengerjaan proyek akhir sebagai berikut : Tabel 1-1 Jadwal Pengerjaan Proyek Akhir Kegiatan
Tahun 2016 Januari 1
Analisis Kebutuhan Desain Pembuatan Kode Pengujian Dokumentasi
2
3
Februari 4
1
2
3
Maret 4
1
2
3
April 4
1
2
3
Mei 4
1
2
3
Juni 4
1
2
3
Juli 4
1
2
3
4