Sukses merupakan sebuah tujuan yang hendaknya dimiliki oleh setiap orang. Dengan memiliki tujuan untuk sukses, kita akan semakin termotivasi untuk meraih yang terbaik dalam hidup kita dan selalu melakukan yang terbaik. Kesuksesan memiliki arti yang berbeda bagi setiap orang. Seorang atlet ingin meraih kesuksesannya dengan memenangkan perlombaan yang diikutinya. Seorang guru ingin sukses memberikan pemahaman tentang ilmu yang disampaikannya. Begitu juga dengan pebisnis yang ingin meraih kesuksesan dalam mengembangkan bisnisnya atau berkonstribusi untuk orang lain.
Bagaimana dengan Anda?
Apa Arti Kesuksesan Bagi Diri Anda Sendiri? Walaupun
definisi
kesuksesan
berbeda bagi setiap orang, namun kita meyakini bahwa kesuksesan merupakan
sebuah
pencapaian
yang patut untuk diperjuangkan. Semakin besar arti kesuksesan untuk Anda, maka akan semakin besar tantangan yang akan Anda hadapi. Dengan berbagai tantangan, baik dari dalam maupun dari luar diri kita,
hendaknya
mentalitas
kita
sebagai
memiliki seorang
pejuang untuk meraih kesuksesan kita, sehingga apapun tantangan yang menghadang, akan mampu Anda lewati dengan baik. Bila kesuksesan diibaratkan jalan panjang berliku menuju puncak, maka kita perlu mengetahui dan mempelajari medan yang akan kita lalui. Dengan memahami segala rintangan yang menghadang, kita kan lebih mudah melewatinya dan menghindari hal-hal negatif yang memperlambat pencapaian kesuksesan kita. Begitu pula dengan memiliki pemahaman dan strategi yang akan Anda lakukan untuk mencapai kesuksesan, Anda akan lebih mudah meraih kesuksesan. Anda dapat mempercepat kesuksesan Anda dengan merumuskan strategi yang akan mempermudah Anda meraih segala kesuksesan yang Anda inginkan. Menciptakan kehidupan yang Anda inginkan tidak harus menjadi sebuah tugas yang sulit untuk dicapai. Mimpi itulah yang memberikan fokus dan tujuan dalam hidup kita. Ketika masih muda, sangatlah mudah untuk bermimpi dan percaya bahwa kita dapat mencapai apapun yang kita inginkan. Seiring dengan bertumbuhnya tanggung jawab kita, kita menjadi lebih terlibat dalam kegiatan hari demi hari (asal bisa lewat harian). Mimpi kita mulai menjadi lebih pudar; percayalah, mereka masih disana tetapi hanyalah kita yang tidak melihat bagaimana caranya membuat mereka menjadi sebuah kenyataan. Rahasia menjadi sukses sebetulnya bukan sebuah rahasia sama sekali. Ini adalah tentang bagaimana Anda bisa memiliki sebuah mimpi, sebuah misi dalam hidup Anda dan sebuah rencana bagaimana cara mencapai kesana. Alam semesta dan Tuhan akan menyediakan jalan kepada mereka yang tahu apa yang mereka inginkan, percaya dengan sepenuh hati dan mengejarnya dengan
sebuah hasrat. Gunakan 5 langkah formula menjadi sukses di bawah ini untuk merencanakan sukses Anda dan jangan biarkan sesuatupun yang mencegah Anda mendapatkannya..
Langkah #1 Ketahui Apa Yang Anda Inginkan
Banyak orang memiliki impian untuk sukses namun tidak memiliki gambaran yang jelas tentang kesuksesannya. Kesuksesan yang seperti apa yang ingin Anda raih? Apakah dengan penambahan penghasilan, berjalan-jalan ke tempat wisata favorit Anda, membahagiakan orangtua yang menandakan kesuksesan Anda sudah tercapai?
Hendaknya kesuksesan yang Anda ingin raih memiliki gambaran jelas dan terstruktur.
Bila Anda ingin memiliki tambahan penghasilan, tentukanlah seberapa besar penambahan yang ingin Anda dapatkan. Tentukan nominalnya, apakah penambahannya dua kali lipat dari pendapatan Anda sekarang, atau lebih besar.
Bila Anda ingin berwisata ke tempat wisata favotit Anda, tentukan waktunya, buatlah budget dan apa yang akan Anda lakukan. Dengan tujuan yang detail, Anda akan lebih terorganisir dan tahu ke mana Anda sedang mengarah.
Bagaikan anak panah yang akan dilepaskan dari busurnya, sasaran harus spesifik, jelas dan terarah. Sehingga Anda dapat lebih konsisten mengejar target Anda untuk merih kesuksesan.
Langkah #2 Ciptakan Hasrat Anda
Setiap pencapaian kesuksesan membutuhkan proses dan setiap proses membutuhkan waktu. Saat anda sedang dalam proses meraih kesuksesan Anda, Anda harus memahami bahwa Anda sedang mendaki ke puncak kesuksesan Anda.
Anda harus memiliki hasrat sebagai bahan bakar Anda saat menjalankan proses. Ada saat-saat dimana Anda merasa tidak semangat atau Anda ada dalam keadaan kurang mendungkung proses pencapaian Anda.
Temukan hasrat Anda dengan menganalisis alasan Anda. Temukan setiap jawaban dari pertanyaan “Kenapa?” dari setiap kesukesan Anda.
Jika Anda ingin memiliki Rp. 1 milyar, ketahui Kenapa? Mungkin Anda ingin lebih membahagiakan orang tua, Anda ingin berinvestasi atau meneruskan pendidikan Anda, Anda ingin membantu pembangunan rumah ibadah atau lainnya.
Saat Anda ingin meraih kesuksesan untuk memulai bisnis, temukan alasan-alasan kenapa Anda ingin meraih kesuksesan Anda. Mungin Anda ingin berkonstribusi lebih besar bagi negara Anda, memberikan manfaat bagi orang di sekitar Anda dengan membuka lapangan pekerjaan baru atau memberdayakan kemampuan Anda.
Alasan-alasan tersebutlah yang akan menjadi bahan bakar Anda untuk tetap semangat dalam melalui tantangan atau berada di kondisi-kondisi sulit.
Langkah #3 Take Action
Membuat perubahan memerlukan langkah nyata terhadap tindakan-tindakan Anda yang selanjutnya menentukan keputusan untuk sukses. Kadang saat kita sudah sangat sempurna merencanakan peta kesuksesan kita, namun karena merasa target masih lama atau masih ada kesempatan untuk bersenang-senang, kita cendrung menunda langkah kita untuk maju dan meraih kesuksesan.
Mulailah melakukan perubahan dengan melakukan setiap hal sesuai rencana, mulailah dengan hal-hal kecil dengan cepat, berikan apresiasi apabila Anda telah
melakukan hal-hal yang cukup besar atau bermakna bagi konstribusi kesuksesan Anda, contohnya dengan menghadiahkan diri Anda sendiri.
Bila Anda memiliki masalah dalam memulai tugas atau terlalu sering menunda, terapkanlah teori “Keajaiban 7 Menit”. Cobalah menuliskan dengan jelas apa yang akan Anda kerjakan, dan pertahankan konsentrasi Anda minimal 7 menit terhadap tugas Anda, abaikan segala hal kurang penting yang mengganggu konsentrasi Anda untuk 7 menit pertama dan rasakan kinerja Anda lebih fokus dan memudahkan Anda dalam meraih setiap pencapaian baik dalam skala kecil maupun besar.
Bila Anda memiliki kendala terhadap keterbatasan waktu yang tidak seimbang dengan pekerjaan Anda, ada baiknya Anda memiliki To-Do List, dengan begitu Anda dapat melihat tugas Anda lebih terklasifikasi atau terkelompokkan. Apabila sebuah tugas Anda rasa tidak dapat diselesaikan hari ini, Anda dapat membuat target 50% dari pekerjaan tersebut harus di selesaikan.
Untuk meraih impian Anda, anda perlu komitmen yang jelas dan konsistensi saat mengejar kesuksesan Anda. Bila Anda ingin menulis buku, Anda dapat membuat komitmen untuk menulis selama 30 menit dalam sehari dan konsisten melakukan hal tersebut setiap hari.
Dengan komitmen, konsistensi dan tanggung jawab, Anda dapat membuat kebiasan baru yang eferktif bagi kemajuan pencapaian Anda demi meraih hasil yang lebih besar dan bermakna.
Kita harus menanamkan pemahaman bahwa kita berkomitmen dan selalu bertanggung jawab atas semua target yang ingin kita raih dan pekerjaan yang harus kita selesaikan. Gunakanlah waktu seefektif mungkin dan buatlah diri Anda lebih menikmati waktu senggang dengan bekerja lebih sepat, efektif dan efisien.
Dengan memiliki alasan yang kuat terhadap keinginan Anda (langkah 1 & langkah 2), biasanya hal ini akan berjalan dengan sendirinya. Sebuah momentum akan tercipta dan langkah kecil demi langkah kecil akan menciptakan sebuah langkah besar yang menjadi sebuah momentum untuk mencapai kesuksesan Anda.
Langkah #4 Mengerti Hasil Anda
Setiap langkah / aksi yang Anda lakukan untuk mencapai keinginan Anda maka Anda akan mendapatkan sebuah hasil. Hasil ini berupa umpan balik kepada Anda dan hanya akan ada dalam 2 bentuk yaitu..
Aksi Anda berada dalam langkah yang tepat dan membuat Anda semakin dekat dengan mencapai keinginan Anda atau aksi Anda berada dalam langkah yang kurang tepat dan membuat Anda menjadi semakin jauh untuk mencapai keinginan Anda.
Saat Anda meraih apa yang Anda cita-citakan, tentunya perasaan Anda akan sangat senang karena apa yang Anda perjuangkan telah Anda raih. Namun pernahkan Anda menyadari betapa berartinya pencapaian Anda sesungguhnya?
Apakah pencapaian Anda hanya berarti untuk diri Anda sendiri ? Alangkah lebih baik apabila apa yang Anda raih dapat berguna tidak hanya untuk diri sendiri, namun juga bisa berarti bagi banyak orang di sekitar Anda.
Dengan memiliki tujuan yang berkaitan erat terhadap banyak orang, maka Anda akan lebih bersemangat untuk mewujudkan kesuksesan Anda. Utarakanlah juga impian Anda kepada orang-orang di sekitar Anda, sehingga dapat membuka peluang bagi kesempatan yang akan datang kepada Anda. Ajak lingkungan Anda untuk meraih sukses bersama.
Langkah #5 Rubah Pendekatan Anda
Albert Einstein pernah berkata "Insanity: doing the same thing over and over again and expecting different results". Hal ini tepat sekali, bila kita melakukan hal yang sama terus menerus dan berharap untuk sesuatu yang berbeda dan lebih baik, sesungguhnya hal tersebut adalah suatu kesia-siaan.
Bila Anda mengharapkan hasil yang lebih, maka Anda harus melakukan pendekatan atau cara yang berbeda, jadilah kreatif dan buatlah perubahanperubahan positif dalam hidup Anda.
Di era informasi saat ini, kita ditutut untuk proaktif dan selalu memberikan nilai tambah bagi apa yang kita kerjakan. Apabila kita mampu memberikan nilai tambah terhadap kinerja kita, maka hal tersebut akan berdampak positif terhadap peluang yang hadir menghampiri Anda.
Milikilah attitude positif untuk selalu memberikan yang terbaik, memberikan bantuan kepada orang di sekitar Anda, permudahlah pekerjaan orang lain dan saling berbagi. Dengan menerapkan sikap positif, Anda akan lebih mudah meraih kesuksesan karena mental Anda akan terpacu untuk selalu memberikan yang terbaik.
Hendaknya kita dapat mengevaluasi diri sendiri dengan memahami apa yang telah kita lakukan, ajukan pertanyaan cerdas untuk diri Anda sendiri “Apakah selama sehari ini saya telah melakukan suatu hal yang negatif?” atau “Dapatkah saya melakukan hal tertentu dengan lebih baik ?”.
Ingatlah, perubahan-perubahan kecil akan memberikan arti besar bagi diri Anda, Anda tidak perlu menunggu untuk perubahan besar yang datang kepada Anda, namun cukup merubah hal-hal kecil agar hidup anda menjadi lebih baik dan mampu mengapai setiap kesuksesan Anda.
Itulah 5 Langkah Formula Menjadi Sukses. Jadi bagaimanakah penerapannya? Saya akan membuatkan sebuah contoh kasus di bawah ini. 1. Ketahui Apa yang Anda Inginkan: Saya ingin mengurangi berat badan saya sebanyak 10 KG dalam waktu 6 bulan. 2. Ciptakan Hasrat Anda: Saya ingin memiliki kesehatan yang lebih baik dan bentuk tubuh yang ideal sehingga saya dapat memiliki energi yang lebih banyak untuk melakukan banyak hal dalam kehidupan saya. 3. Take Action: Pergi fitness dengan jadwal 3 kali seminggu dengan mengikuti kelas-kelas serta melakukan cardio training. Saya juga akan merubah pola makan saya dengan mengurangi makan daging dan lemak serta menggantinya dengan lebih banyak memakan sayuran dan buah-buahan. Tidak ada asupan makanan di atas jam 8 malam. 4. Mengerti Hasil Anda: (Misal setelah 1 bulan berjalan) Setelah melakukan penimbangan berat badan, ternyata berat badan saya turun sekitar 1 KG. Jadi, jikalau target 10KG dalam 6 bulan, maka rata-rata per bulan 2 KG. Target belum tercapai dan cara belum tepat. Membuat saya menjauh dari pencapaian keinginan saya. 5. Rubah Pendekatan Anda: Apa penyebabnya sehingga target tidak tercapai? Ternyata saya masih tidak dapat mengurangi makanan daging dan lemak. Mengapa? Ternyata karena saya sering kali lapar pada jam makan. OK, supaya tidak merasa lapar, saya akan rubah strategi makan saya dengan memperbanyak makan sayuran dan buah-buahan pada jam-jam jeda makan siang dan malam (jam 3 sore).
Anda mengerti cara kerjanya sekarang? Anda dapat menggunakan ini untuk mencapai apapun yang Anda inginkan. Apakah itu berhubungan dengan kesehatan Anda, bisnis Anda dan apapun itu. Lakukan hal ini, raih kesuksesan Anda dan selamat membuat lompatan besar dalam kehidupan Anda.
Terima Kasih www.duniatraining.com
PS: Jikalau Anda mendapatkan ebook ini dari orang lain, Anda mungkin ingin subscribe menjadi member Dunia Training secara GRATIS. Dapatkan motivasi dan banyak tips pengembangan diri setiap harinya yang dipilih khusus oleh kami ke email Anda. Anda hanya perlu mendaftar disini.