ANALISIS PERTAMBAHAN BERAT BADAN IBU HAMIL BERDASARKAN STATUS SOSIAL EKONOMI DAN STATUS GIZI SERTA HUBUNGANNYA DENGAN BERAT BAYI BARU LAHIR
YONGKY
SEKOLAH PASCASARJANA INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2007
PERNYATAAN MENGENAI DISERTASI DAN SUMBER INFORMASI Dengan ini saya menyatakan bahwa disertasi Analisis Pertambahan Berat Badan Ibu Hamil berdasarkan Status Sosial Ekonomi dan Status Gizi serta Hubungannya dengan Berat Bayi Baru Lahir adalah karya saya sendiri dengan arahan komisi pembimbing dan belum pernah diajukan dalam bentuk apapun kepada perguruan tinggi manapun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang diterbitkan maupun tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam teks dan dicantumkan dalam Daftar Pustaka di bagian akhir disertasi ini.
Bogor, Januari 2007
Yongky NIM A561020051
ABSTRAK YONGKY. Analisis Pertambahan Berat Badan Ibu Hamil berdasarkan Status Sosial Ekonomi dan Status Gizi serta Hubungannya dengan Berat Bayi Baru Lahir. Di bawah bimbingan: HARDINSYAH, GULARDI WIKNJOSASTRO, DADANG SUKANDAR Studi ini bertujuan untuk menentukan prevalensi kejadian bayi lahir dengan pertumbuhan janin terhambat (PJT) dan prevalensi bayi dengan berat lahir rendah (BBLR) pada ibu dari keluarga dengan status sosial ekonomi dan status gizi berbeda. Studi dilakukan secara prospektif terhadap 638 ibu hamil usia 20-35 tahun di Puskesmas yang memiliki rumah bersalin dan Rumah Sakit Ibu dan Anak di daerah Jakarta Timur dan Bekasi. Data yang dikumpulkan mencakup sosial ekonomi keluarga, ukuran antropometrik ibu dan bayi, konsumsi gizi serta pengetahuan gizi ibu. Faktor–faktor yang menentukan pertambahan berat badan selama kehamilan, berat dan panjang bayi baru lahir, serta lingkar kepala bayi lahir dianalisis dengan uji regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan prevalensi PJT 10.0% dan BBLR 5.8%, Prevalensi PJT lebih tinggi pada bayi dari ibu hamil dengan status sosial ekonomi rendah (14.5%) dan ibu dengan status gizi kurus (12.3%). Prevalensi BBLR lebih tinggi pada ibu dengan status gizi rendah (8.3%) dan ibu dengan status gizi gemuk (11.8%). Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa pertambahan berat badan ibu selama kehamilan dipengaruhi oleh status sosial ekonomi, tinggi badan ibu awal kehamilan (cm) dan usia kehamilan (R2 = 0.23). Berat lahir bayi dipengaruhi oleh usia kehamilan ibu, pertambahan berat badan ibu, tinggi badan ibu awal kehamilan (cm), status gizi ibu awal kehamilan (IMT) dan skor pengetahuan gizi ibu di akhir kehamilan (R2 = 0.25). Panjang lahir bayi dipengaruhi oleh usia kehamilan ibu, tinggi badan ibu awal kehamilan (cm), pertambahan berat badan ibu dan status gizi ibu hamil di awal kehamilan (IMT) (R2 = 0.19). Ibu yang pra hamil perlu memperhatikan status gizi mulai awal kehamilan serta memberikan perhatian terhadap pertambahan berat badan selama kehamilan karena akan terkait dengan gizi bayi yang akan dilahirkan.
Kata kunci: pertambahan berat kehamilan, berat bayi lahir rendah, pertumbuhan janin terhambat, status gizi, status sosial ekonomi.
ABSTRACT YONGKY. Analysis of gestational weight socioeconomic and nutritional status and newborn infants, the fetal weight and HARDINSYAH, WIKNJOSASTRO DADANG.
gain of pregnant women by maternal its relationship with weight of the length of birth. Supervised by : GULARDI, and SUKANDAR
The aims of the study are determining the prevalence of intra uterine growth retardation (IUGR) and low birth weight (LBW) infant among different social economic status (low SE and high SE) and maternal nutritional status-MNS (high risk, normal, overweight and obesity), and analyzing the effects of gestational weight gain (GWG) on the weight of the newborn infants. This study applied a prospective study design of 638 pregnant women aged 20-35 years, from of the selected health centers and maternal hospitals in urban areas of East Jakarta and Bekasi. Data collected include socioeconomic of family, anthropometric measurements, maternal nutrition knowledge (MNK). The relationship between variables were analyzed using Pearson Correlation test. The effects of gestational weight gain, gestational age, nutritional and socio-economic status on fetal growth were analyzed by a multiple linear regression. The results showed that the prevalence of IUGR was 10.0% and LBW was 5.8%. The prevalence of IUGR was 14.5% for low SE higher than prevalence IUGR of high SE (6.7%); meanwhile the prevalence of IUGR was 12.3% for high risk nutritional status, higher than normal (9.9%), overweight (8.8%) and obesity (8.7%) MNS. The prevalence of LBW was 8.3% for low SE, higher than the prevalence of LBW of high SE (3.2%), and 11.8% for overweight, higher than high risk (8.5%) and normal (5.1%) MNS. The GWG was positively correlated with SE status, mother body height and gestational age (GA) (R2 = 0.23). The Infant Birth Weight was positively correlated with GA, GWG, mother body height, MNS and MNK (R2=0.25). Infant body length was positively correlated with GA, body height, GWG, MNS (R2=0.19). This study suggests that increased awareness of maternal weight gain is critical to nutritional status of newborn infant and identifying infants at risk for IUGR and LBW.
Key words: gestational weight gain, low birth weight, intrauterine growth retardation, nutritional status, social economic status
© Hak cipta milik Institut Pertanian Bogor tahun 2007 Hak cipta dilindungi Dilarang mengutip dan memperbanyak tanpa izin dari Institut Pertanian Bogor, sebagian atau seluruhnya dalam bentuk apa pun, baik cetak, fotocopy,mikrofilm, dan sebagainya
ANALISIS PERTAMBAHAN BERAT BADAN IBU HAMIL BERDASARKAN STATUS SOSIAL EKONOMI DAN STATUS GIZI SERTA HUBUNGANNYA DENGAN BERAT BAYI BARU LAHIR
YONGKY
Disertasi sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Doktor pada Departemen Gizi Masyarakat
SEKOLAH PASCASARJANA INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2007
LEMBAR PENGESAHAN Judul Disertasi : Analisis Pertambahan Berat Badan Ibu Hamil berdasarkan Status Sosial Ekonomi dan Status Gizi serta Hubungannya dengan Berat Bayi Baru Lahir. Nama
: Yongky
NIM
: A561020051
Disetujui Komisi Pembimbing
Prof. Dr. Ir. Hardinsyah, MS. Ketua
Prof. Dr. dr. Gulardi Wiknjosastro, Sp.OG. Anggota
Dr. Ir. Dadang Sukandar, M.Sc. Anggota
Diketahui Ketua Program Studi GMK
Dekan Sekolah Pascasarjana
Prof. Dr. Ir. Ali Khomsan, M.S.
Dr. Ir. Khairil Anwar Notodiputro, MS
Tanggal Ujian: ............................
Tanggal lulus: ...........................
PRAKATA Sejak menjadi mahasiswa S1 sampai sekarang masalah kekurangan gizi tidak pernah hilang di negeri ini, hanya pemberitaannya dimedia masa hilang timbul. Pada waktu menjalani wajib kerja sarjana di desa, yang tidak perlu saya sebutkan namanya sehingga sekarang ini, sekali-sekali saya menemukan seseorang yang kekurangan gizi dengan berbagai macam latar belakang penyebabnya. Maka dengan melakukan penelitian ini akan memberikan suatu kepuasan tersendiri bagi saya. Saya mengucapkan terima kasih yang tulus kepada berbagai pihak yang telah mengambil bagian pada penyusunan disertasi ini. Pertama-tama saya ucapkan terima-kasih dan penghargaan yang tulus kepada tim pembimbing saya Prof. Dr. Ir. Hardinsyah, MS., sebagai ketua, Prof. Dr. dr. Gulardi Wiknjosastro, Sp.OG. dan Dr. Ir. Dadang Sukandar, M.Sc. sebagai anggota atas waktu, tenaga dan pikiran yang diberikan selama bimbingan dan menyelesaian disertasi ini. Ucapan terima-kasih dan penghargaan juga saya sampaikan kepada Ibu Dr. Ir. Amini Nasoetion, MS. dan Dr. Ir. Hadi Riyadi, MS. sebagai penguji luar komisi pada ujian prakualifikasi S3 yang memberikan masukan dan buku-buku untuk melengkapi disertasi saya ini. Ucapan terima kasih juga saya tujukan kepada Dr. Rimbawan selaku Pembimbing Akademik dan Dr. Clara Kusharto, M.Sc., atas bimbingannya selama saya mengikuti perkuliahan di Program Studi Gizi Masyarakat IPB. Kepada para dosen di lingkungan Departemen GMK FEMA IPB dan para rekan mahasiswa S3 program studi GMK FEMA IPB juga saya ucapkan terimakasih atas masukkan yang berharga dan saran simpatik selama kolokium. Terimakasih kepada civitas akademika lain yang ikut berperan selama kolokium yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu. Terima kasih saya ucapkan kepada ibunda tercinta, Liana Alm. yang telah memberikan motivasi dan semangat serta berkorban menyekolahkan saya dengan menjual semua perhiasan yang dipunyai untuk biaya sekolah saya. Ucapan terima kasih kepada Prof. Dr. dr. Koesmanto Setyonegoro Sp.KJ. yang telah memberi semangat kepada saya, dalam kata sambutannya pada pelepasan Spesialis Jiwa, dengan menyebut “Yongky kamu harus melanjutkan sekolah S3”, tetapi saya juga meminta maaf kepada beliau, karena saya tidak mengambil S3 dengan disiplin ilmu yang sama dengan beliau. Terima-kasih juga saya ucapkan kepada isteri saya bidan Hermien Hendrawati S.Si.T. yang tidak pernah menuntut saya praktek seperti dokter yang sesungguhnya, tidak pernah melarang dan tidak pernah menyuruh kepada saya untuk meneruskan sekolah sampai tingkat yang terakhir ini, hanya mengingatkan untuk mendahulukan biaya sekolah anak-anak saya yang sangat mahal. Kepada putra saya yang pertama Hans Tindo S.Kom. saya mengucapkan banyak terima-kasih, yang telah menyiapkan perangkat komputer dan membantu menuliskan disertasi ini dengan komputer, terutama gambar-gambar, yang tidak pernah diajarkan kepada saya dari sekolah yang formal seperti sekarang ini. Putra saya yang kedua Erwin Josh Tindo S.Ked. juga membantu dalam menuliskan disertasi ini dengan komputer.
Demikian pula putra saya yang ketiga Donny Rossi Tindo S.Ked. ikut serta dalam menuliskan disertasi ini terutama dalam mempersiapkan bahan presentasi. Kepada keponakan saya Cynthia Emanuel Manansang S.TP., M.Si., saya ucapkan banyak terima-kasih, sebetulnya dari dialah saya mendapat inspisrasi untuk melanjutkan sekolah ini. Pada waktu saya mendaftarkan dia di Fakultas Ilmu Pangan IPB. Kepada dr. Amir Hussein Anwar Sp.KJ., alm, sebagai mantan Direktur Rumah Sakit Marzuki Mahdi, saya ucapkan banyak terima-kasih atas ijin yang diberikan kepada saya untuk mengikuti pendidikan S3 ini, karena pada waktu pertama kali wawancara dengan Ketua Program Studi Prof. Dr. Ir. Ali Khomsan M.S.yang ditanyakan adalah surat izin dari atasan langsung. Kepada Ir. Suyedi Riswan, MM, staf pada UPF Elektromedik RS Marzuki Mahdi Bogor, yang pada waktu ini masih mahasiswa Program S3 di Program Studi Ilmu Kelautan IPB, mengajak saya kuliah di IPB dan sekaligus mendaftarkan saya. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Ali Rahman, Ph.D, Direktur Program Magister Manajemen Pascasarjana Universitas Indonusa Esa Unggul, Dr. Izzurdin, dan Dr. Ir. Son Diamar MSc., yang merekomendasikan saya untuk kuliah di IPB. Bapak dr. Hasmoro, Sp.An, MM, MHA, Direktur RSIA Hermina yang memberi tempat untuk penelitian disertasi ini, Bapak Yulizar, SE, MARS, yang membantu proses penelitian di RSIA Hermina, saya ucapkan terima kasih. Kepada Kepala Puskesmas dan seluruh staf Puskesmas di Jakarta Timur dan Bekasi tempat penelitian dilakukan, juga saya ucapkan terima kasih. Kepada Dr. dr. A.J. Hukom Sp.KJ, Alm. terima kasih kepada beliau yang tak henti-hentinya memberi semangat kepada saya, sehingga saya dapat menyelesaikan pendidikan saya di Departemen Psikiatri FKUI. Kepada Dr. dr. Edith Humris Pleyte Sp.KJ, terima kasih kepada beliau yang telah memberi kepercayaan kepada saya untuk mengerjakan Validasi, Child Depression Inventory, sehingga timbul semangat saya untuk lebih cepat untuk menyelesaikan pendidikan saya di Departemen Psikiatri FKUI. Kepada semua staf dosen di FEMA IPB yang tidak dapat saya sebut satu persatu, yang ikut mendidik, memberi ilmu kepada saya, selama dalam mengikuti kuliah dan seminar-seminar, saya ucapkan banyak-banyak terima-kasih. Kepada teman-teman saya seangkatan, yang telah lulus lebih dahulu, Dr. Intje Picauly S.Pi, M.Si, dan Dr. Ir. Albiner Siagian M.Si., yang membantu saya dalam menyajikan tugas makalah-makalah yang sangat banyak, sehingga pekerjaan kami sebagai Pegawai Negeri Sipil tak terganggu, kami ucapkan banyak terima-kasih. Kepada semua pihak yang tak dapat saya sebutkan satu per satu, yang telah membantu kami dalam menyelesaikan studi ini, kami ucapkan banyak terimakasih, Semoga Tuhan yang Maha Esa membalas budi baik Bapak/Ibu/Sdr/i semuanya. Semoga penelitian ini dapat memberikan sumbangan yang berarti pada pengembangan ilmu pengetahuan. Bogor, Maret 2007 Yongky
DAFTAR RIWAYAT HIDUP Penulis dilahirkan di Surabaya pada tanggal 27 Mei 1945, sebagai anak pertama dari tiga bersaudara dari pasangan Hardi Hartono dan Liana. Penulis menikah dengan M. Hermien Hendrawati, S.Si.T. yang saat ini juga sedang mengikuti program S2 bidang Kesehatan Masyarakat Reproduksi Universitas Indonesia, dan dikaruniai tiga orang putra, yaitu Hans Tindo, S.Kom, Erwin Josh Tindo, S.Ked, dan Donny R.Tindo, S.Ked. Penulis menyelesaikan pendidikan dasar (SD) di Surabaya tahun 1957, menyelesaikan Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama di SMP II Negeri, Surabaya tahun 1960, melanjutkan ke Sekolah Lanjutan Tingkat Atas di SMAK Petra, Surabaya tahun 1963. Kemudian penulis melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi Fakultas Kedokteran Universitas Udayana masuk 1965-1976. penulis melanjutkan pendidikan Magister di Kedokteran Jiwa, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, tahun 1985-1990. Penulis juga menempuh pendidikan Magister Manajemen angkatan ke-VII di Univ. Indonusa Esa Unggul tahun 19971999.(Jurusan Pemasaran) serta Magister Program Studi Kesehatan Masyarakat, Universitas Respati Indonesia, tahun 2001 – 2004. Pendidikan Ilmu Perilaku Sampai sat ini penulis telah mengikuti berbagai pelatihan, seminar dan kursus baik di dalam maupun di luar negeri. Penulis juga pernah dianugerahi penghargaan antara lain Piagam Tanda Penghargaan Bakti Karya Husada Tri Windu dari Menkes dan Tanda Kehormatan Satya Lencana Karya Satya 20 th.dari Presiden RI Megawati Soekarnoputri. Saat ini penulis masih bekerja sebagai dokter di RSMM Bogor, dan juga aktif sebagai dosen di beberapa perguruan tinggi serta masih aktif sebagai pembimbing mahasiswa praktek klinik di Program Studi Okupasi Terapi, U.I.