ANALISIS PELUANG BISNIS GAME ON-LINE, PENGEMBANG DAN PENYEDIA JASA
Disusun Oleh: GILANG MAULANA AKBAR NIM.11.11.4823 Program Studi Teknik Informasi TP 2011/2012
STMIK Amikom Yogyakarta Jl. Ring Road Utara Condong Catur, Depok, Sleman, Yogyakarta
KATA PENGANTAR Dengan memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas segala limpahan rahmat dan karunia-Nya sehingga dapat menyelesaikan karya tulis ini yang berjudul : “ANALSIS PELUANG BISNIS GAME ONLINE, PENGEMBANG DAN PENYEDIA JASA.” Penulis menyadari bahwa didalam pembuatan karya tulis ini tidak lepas dari bantuan berbagai pihak untuk itu dalam kesempatan ini penulis menghaturkan rasa hormat dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang membantu dalam pembuatan karya tulis ini. Penulis menyadari bahwa dalam proses penulisan karya tulis ini masih jaug dari kesempurnaan baik materi maupun cara penulisanya. Namun demikian, penulis telah berupaya dengan kemampuan dan pengetahuan yang dimiliki sehingga dapat selai dengan baik dan oleh karenanya penulis dengan rendah hati dan dengan tangan terbuka menerima masukan saran dan usul guna penyempurnaan karya tulis ini.
ABSTRAK Jangkauan pengguna internet dewasa ini, sudah sangat luas hal ini dibuktikan oleh jumlah pengguna facebook yang mencapai 35 juta orang. ini adalah pembuktian yang cukup mudah kita jadikan parameter jangkauan internet dalam masyarakat Indonesia. Di dukung dengan semakin terjangkaunya alat-alat teknologi, biaya internet dan jaringan yang tersedia, mampu memompa, bahkan bisa dikatakan “booming”. Walaupun di satu sisi semakin terjangkaunya internet menjadikan usaha warnet menjadi lesu, tetapi tidak di sisi penyedia jasa game online. Kebutuhan akan layanan berkecepatan tinggi dan stabil dengan harga yang terjangkau merupakan sarat dalam game online masih belum dapat disediakan oleh layanan internet murah yang ada sekarang. Tetapi dengan tren semakin terjangkaunya biaya yang di butuhkan untuk memperoleh layanan internet menjadi sebuah peluang di bidang game online, baik di bidang pengembang untuk jangka panjang, atau sebagai penyedia jasa game center untuk jangka pendek.
PELUANG BISNIS Internet di Indonesia sudah menyebar hingga pelosok negeri. Bahkan sudah menggeser media cetak yang merupakan media terdepan dalam penyebaran informasi. Semakin terjangkaunya biaya yang di butuhkan untuk mendapatkan akses internet, dan meluasnya penggunaan handphone yang berkemampuan internet, merupakan faktor yang mempercepat penyebaran pengunaan internet yang menghadirkan internet dalam genggaman. Perkembangan ini juga di dukung semakin terjangkaunya harga laptop, yang menyadi pilihan untuk kalangan menengah kebawah dalam pilihan untuk mempunyai komputer. Hasil riset memperlihatkan bahwa pertumbuhan penggunaan Internet di Indonesia terus meningkat. Jika di tahun 2010 lalu rata-rata penetrasi penggunaan Internet di kota urban Indonesia masih 30-35 persen, di tahun 2011 ini ditemukan oleh MarkPlus Insight bahwa angkanya sudah di kisaran 40-45 persen. Hasil riset, yang dirilis oleh Majalah Marketeers ini, dilakukan oleh MarkPlus Insight terhadap 2161 pengguna Internet di Indonesia memberikan gambaran jelas mengenai tren penggunaan Internet di Indonesia. Menurut MarkPlus Insight, jumlah pengguna Internet di Indonesia pada tahun 2011 ini sudah mencapai 55 juta orang, meningkat dari tahun sebelumnya di angka 42 juta. Studi terhadap urban netizen di Indonesia ini dilakukan pada bulan Agustus – September 2011 di 11 kota besar antara lain Jakarta, Bodetabek, Surabaya, Bandung, Semarang, Medan, Makassar, Denpasar, Pekanbaru, Palembang, dan Banjarmasin. Mereka yang diriset adalah pengguna Internet, usia 15-64 dari SES ABC dan menggunakan Internet lebih dari 3 jam sehari. Satu yang diangkat menjadi payung utama dalam riset tahun ini adalah mengenai nilai-nilai, perilaku dan gaya hidup para pengguna Internet di Indonesia. Angka pertumbuhan pengguna Internet di Indonesia masih didominasi oleh anak muda dari kelompok umur 15-30 tahun. Di masing-masing kota yang disurvei oleh MarkPlus Insight, sekitar 50 persen hingga 80 persen dari pengguna Internet merupakan kaum muda. Dari riset ini terkuak pula pertumbuhan jual/beli online sebesar 100 persen pada tahun 2011 dibanding tahun 2010. Riset Netizen 2011 oleh MarkPlus Insight ini juga memberikan indikasi bahwa rata-rata pengguna Internet di Indonesia mengakses melalui smartphone dan notebook. Dari sini juga terkuak bahwa mayoritas pengguna Internet aktif di Indonesia mengganti ponsel mereka dalam satu tahun belakangan, dengan alasan yang sifatnya emosional antara lain karena ingin mengikuti model terbaru, mengikuti tren sosial, atau bahkan sekedar menambah koleksi. Penetrasi mobile Internet di Indonesia saat ini sebesar 57 persen. Dari segi jumlah populasi, data dari MarkPlus Insight mengatakan bahwa saat ini ada 29 juta mobile Internet user di Indonesia. Dengan maraknya gadget baru yang berkembang dan ditunjang pula oleh semakin terjangkaunya harga paket mobile Internet yang ditawarkan oleh operator seluler, angka ini meningkat sebesar hampir 100 persen dari tahun sebelumnya yaitu 16 juta orang. Angka populasi pengguna mobile Internet di Indonesia menurut riset MarkPlus Insight ini tidak menghitung berapa besaran jumlah gadget yang aktif terhubung dengan Internet. Di riset ini juga terkuak bahwa rata-rata netizen di Indonesia punya gadget lebih dari satu yang terkonek dengan Internet.
Hal ini memberikan pasar yang luas dalam bisnis game online, baik dari segi game facebook, maupun game konvensional. Kita dapat membedakan menjadi dua jangka waktu dalam bisnis game online, yaitu sebagai penyedia jasa game center untuk jangka pendek, dan pengembang game online untuk jangka panjang. Karena tren semakin terjankaunya biaya utnuk mendapatkan akses internet yang mendukung game online dari waktu kewaktu, menjadi kan usaha penyedia jasa game center di dalam kelompok jangka pendek. Karena sama halnya dengan usaha warnet sekarang yang semakin lesu karena hal diatas. Majapahit Online adalah Facebook game yang diproduksi oleh Anantarupa Studios dengan tujuan untuk mengingatkan masyarakat Indonesia bahwa 500 tahun yang lalu kita pernah menjadi bangsa yang besar di Asia sekaligus untuk mempromosikan sejarah dan kekayaan budaya bangsa Indonesia ke mancanegara. Game ini adalah game pertama yang mengusung tema sejarah dengan genre visual novel strategy, di platform facebook. Anantarupa Studios mengangkat tema Majapahit bukan untuk mengagung-agungkan masa lalu atau salah satu suku saja, tetapi agar dapat menyadarkan bangsa Indonesia bahwa dengan bersatu barulah kita dapat menjadi kuat. Di masa Majapahit-lah pondasi untuk NKRI pertama kali ditanam, yaitu saat seluruh nusantara bersatu untuk secara bersama melindungi seluruh wilayah nusantara sebagai satu kesatuan baik di darat, laut, serta segala sumber daya di dalamnya. Majapahit Online mengambil cerita dari sudut pandang pemain dari masa sekarang yang secara tidak sengaja terlempar kembali ke masa lalu di jaman Majapahit, dimana kondisi kehidupannya sangat berbeda dari pengetahuan sejarah yang dia peroleh. Dalam Majapahit Online, para pemain diajak untuk menyusuri cerita kehidupan di masa Majapahit, mengalami dan mengenal berbagai hal dari aspek kehidupan masyarakat, seni dan budaya, adat istiadat, kehidupan sosial bernegara sampai dengan kehidupan maritimnya, dikarenakan dulunya Majapahit terkenal kuat di darat maupun di lautan, dan menurut catatan Portugis, meriam Portugis sendiri tidak dapat menembus dinding Jung-Jung Jawa yang berukuran jauh lebih besar dibanding kapal Portugis.
KESIMPULAN Peluang bisnis di bidang game online masih terbuka dan akan berkembang pesat dalam masa yang akan datang. Usaha ini juga menjanjikan usaha yang berkelanjutan karena bisnis di bidang game online bukan hanya sekedar membuat produk dan pemasaranya, tetapi juga pengembangan yang terus berlanjut. Bisnis ini juga menjajikan kapital yang tinggi karena cakupan pasar yang sangat luas.
DAFTAR PUSTAKA
google.co.id/publicdata loungess.com atincom.blogspot.com tekno.kompas.com goechi.com/newsletter.html