KAMIS PAHING, 8 MEI 2014 ■
TERBIT 32 HALAMAN
kunjungi kami di :
www.suaramerdeka.com
m.suaramerdeka.com
1
epaper.suaramerdeka.com
SM/Antara
TAHUN 65 NO. 84
KPU Terancam Pidana ● Besok, Hasil Pileg Wajib Diumumkan
SERAHKAN REKAMAN: Perwakilan Koalisi Masyarakat Sipil Melawan Lupa, Poengky Indarti (Imparsial) memberi rekaman pernyataan Kivlan Zein pada Ketua Komnas HAM Hafidz Abbas saat audiensi di Jakarta, Rabu (7/5). Poster yang dibuat Kontras dipampangkan saat audiensi (foto bawah). (30)
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) terancam pidana pidana enam tahun penjara dan denda Rp 60 juta jika tenggat waktu pada Jumat (9/5) besok untuk rekapitulasi hasil pileg masih molor. Sampai Rabu (7/5), baru 19 dari 33 provinsi yang sudah disahkan. Terakhir dari daerah pemilihan (Dapil) Jateng, yang sebelumnya sempat tertunda karena ada penghitungan ulang di Dapil Jateng X (Kota, Kabupaten Pekalongan, Batang). Pembahasan Dapil Jateng X mengklarifikasi tuduhan saksi parpol atas dugaan terjadinya kecurangan masif di Ka-
TANGGUNG JAWAB
PRABOWO
bupaten Pekalongan. KPU Jateng wa Tengah menghitung kembali formulir C1 (formulir rekapitulasi) di 413 TPS, namun tuduhan tak terbukti. (Bersambung hlm 11 kol 6)
RAPAT PLENO : Sejumlah saksi dari parpol mengikuti Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilu Legislatif Tahun 2014 di Kantor KPU, Jakarta, Rabu (7/5).(30)
JAKARTA - Nama Prabowo Subianto kembali menyeruak dalam kasus penculikan aktivis 1997- 1998.
Yingluck Diganti Niwatthamrong BANGKOK - Mahkamah Konstitusi (MK) Thailand memutuskan PM Yingluck Shinawatra terbukti bersalah melakukan penyalahgunaan kekuasaan sehingga dia diminta untuk mundur sebagai perdana menteri sementara. Menteri Perdagangan yang juga menjabat sebagai Wakil Perdana Menteri Niwatthamrong Boonsongphaisan diputuskan untuk menggantikan posisi Yingluck sebagai perdana menteri. ”Kabinet memutuskan Niwatthamrong Boonsongphaisan akan menjalankan tugas menggantikan PM Yingluck,” ungkap Menteri Kehakiman Pongthep Thepkanjana, Rabu kemarin.
KPK Menangkap Bupati Bogor
● Divonis Bersalah oleh MK
SM/dok
(Bersambung hlm 11 kol 1)
Komnas HAM didesak untuk kembali memeriksa mantan danjen Kopassus itu karena dianggap bertanggung jawab pada operasi penculikan dengan membentuk ”Tim Mawar”. Kemarin (7/5), Komisi Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (Kontras) beserta para keluarga aktivis yang hilang mendatangi Komnas HAM. Salah satu komisioner Komnas HAM, Roichatul Aswidah menyatakan, Prabowo layak diperiksa. (Bersambung hlm 11 kol 1)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan terkait dugaan tindak pidana korusi yang dilakukan penyelenggara negara. Kali ini, KPK menangkap Bupati Bogor Rahmat Yasin dari rumah pribadinya di Perumahan Yasmin, Sektor 2, Jalan Wijaya Kusuma Raya No 103, Kelurahan Curug Mekar, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor. Hal ini diakui Kepala Biro Humas KPK Johan Budi Sapto Prabowo, semalam. ”Diamankan, RY (Rahmat Yasin), Bupati Bogor, di Perumahan Yasmin, sekitar pukul
19.30,” kata Johan. Selain Yasin, KPK juga menangkap Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bogor Muhammad Zairin dan pihak swasta berinisial FXY di sebuah restoran di Sentul, Bogor. Petugas juga mengamankan sopir dan ajudan dalam operasi tangkap tangan di Bogor ini Menurut Johan, sebelum menangkap Rahmat Yasin, KPK awalnya mengamankan Kepala Dinas Pertanian Muhammad Zairin bersama pihak swasta pada Selasa sore. Dalam tangkap tangan di sebuah restoran itu petugas
SM/dok
Rahmat Yasin menemukan uang berjumlah miliaran yang diduga terkait pembebasan lahan di kawasan Puncak dan perluasan lahan di
Sentul hingga Cianjur. ”Masih dihitung,” lanjut Johan. (Bersambung hlm 11 kol 6)
Yingluck Shinawatra
Kiprah Aktivis Perlindungan Anak (2-Habis)
3
Arist Tak Tega Lihat Anak Jadi Buruh Pabrik
SM/Antara
SM/Antara
● 13 Orang Hilang Tahun 1997 - 1998
MELIHAT anak-anak bekerja di pabrik di Kabupaten Tangerang membuat Arist Merdeka Sirait mengubah haluannya yang semula aktivis buruh menjadi pegiat perlindungan anak. Anak-anak itu harus merelakan masa bermainnya demi membantu orang tuanya. Pun dengan sekolahnya, terpaksa harus ditinggalkan. Bagi Ketua Komnas Perlindungan Anak itu, anak-anak yang bekerja di pabrik mengingatkannya pada dirinya sewaktu kecil tinggal di Sumatera Utara. ”Mereka beArist Merdeka Sirait kerja di perusahaan
asing yang terkenal. Mulai dari perlengkapan listrik sampai sepatu bermerek internasional. Sekali lagi mereka masih anak-anak yang belum saatnya bekerja. Bahkan sampai malam hari,” katanya. Arist pun mulai mendekati buruh anak-anak itu melalui pendidikan, karena ada diantara mereka yang karena kemiskinannya belum bisa membaca dan menulis. Tidak Mudah Dalam mengawali kegiatannya mendampingi anak-anak pada 1986. Ia harus hidup berpindah-pindah, menumpang makan dan tidur dari kontrakan ke kontrakan sekelompok buruh. Menurut Arist para buruh senang menerima dirinya, karena dia juga memberdayakan mereka, dan menjadi teman diskusi yang mengasyikan. Namun kumpul-kumpul pemberian pendidikan alternatif yang dilakukannya bukanlah hal yang mudah pada masa itu. Pada masa Orde Baru, adalah sulit menggelar acara
HUKUM
Waryono Tersangka Lagi MANTAN Sekretaris Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Waryono Karno kembali ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK.
5
EKONOMI - BISNIS
Rp 30 Triliun Dana Asing Masuk Pasar Modal BURSA Efek Indonesia (BEI) mencatat aliran dana asing masuk (net buy asing) ke pasar modal Indonesia sudah mencapai Rp 30 triliun, sejak awal 2014.
SM/Sony Wibisono
Odi Shalahuddin kumpul-kumpul, bila tidak sepengetahuan dan seijin aparat. Ibaratnya kumpul lima orang saja harus sepengetahuan dan seijin RT. (Bersambung hlm 11 kol 1)
Mempersiapkan Periode Emas bagi Anak (Kanal ”Wanita”) Sulap Mobil Mainan Jadi Mirip Mobil Aslinya (Kanal ”Lelaki”)
KAMIS, 8 MEI 2014
SBY Tolak Pilih Capres Muluk-muluk ● Nasionalisasi Aset Berbahaya JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memberi isyarat tentang pilihannya terhadap capres yang bertarung dalam Pilpres 2014. SBY menyatakan tidak akan memilih capres yang berjanji muluk-muluk, yakni menasionalisasi seluruh aset asing di Indonesia serta akan kembali ke UUD 1945 sebelum amendemen. Melalui Youtube, SBYmengingatkan rakyat soal bahaya yang akan menimpa Indonesia bila nasionalisasi aset dilakukan. “Kita menasionalisasi, besok kita dituntut di pengadilan arbitrase, lusa kita bisa kalah. Kekalahan itu akan memorakporandakan perekonomian kita. Dampaknya dahsyat,” kata SBS yang juga Ketua Umum Partai Demookrat. Berkaitan dengan hal tersebut, SBY menyatakan, kalau ada capres bersikukuh akan menasionalisasi aset asing, ia tidak akan memilihnya, tidak akan mendukungnya, karena hal tersebut akan sangat berisiko bagi bangsa ini. Mengenai janji capres yang akan kembali ke UUD 45 sebelum dilakukan perubahan atau amendemen, SBY menilai hal tersebut mudah diucapkan namun sulit diimplementasikan. Langkah tersebut, menurutnya, justru akan mengganggu stabilitas politik atau membalik jalan sejarah. Banyak pihak menilai pernyataan SBY tersebut adalah sebuah isyarat. Menurut pengamat politik yang juga Direktur Nasional Lima Indonesia Ray Rangkuti, dalam masa penjajakan pembentukan koalisi pengusung capres dan cawapres, SBY tetap
ingin melakukan manuver. Hal ini karena jumlah suara Partai Demokrat tidak jelek dan bisa menjadi modal untuk mempengaruhi poros koalisi yang mulai terbentuk. Menurut dia, bisa jadi pernyataan yang cenderung mengkritik Prabowo itu sebagai sinyal kepada capres Gerindra tersebut, bahwa SBYpunya sikap yang sulit bertemu dengan sikap Prabowo. Bila ingin merangkul SBY, Prabowo harus melunak. Selama ini, Prabowo memang kerap menyuarakan perlunya bangsa Indonesia berdikari dan bebas dari kepentingan asing. Menurut pengamat politik dari UIN Syarif Hidayatullah, Saleh P Daulay, SBY mengajak publik lebih realistis dalam menilai janjijanji para capres. “Bahwa melakukan nasionalisasi bukanlah semudah membalik telapak tangan. Jadi bila ada capres yang sering mengatakan hal itu, bisa jadi lips service belaka,” kata Saleh, semalam. Tidak Merasa Partai Gerindra menegaskan, Prabowo bukanlah capres yang mengumbar janji muluk-muluk. “Pernyataan itu bukan ditujukan kepada Pak Prabowo, karena programnya tidak ada yang muluk-muluk. Enam aksi Gerindra itu program terukur, sangat sederhana, bisa dikerjakan. Kami melakukan kajian berbulan-bulan, bahkan tahunan,” kata Sekjen Gerindra Ahmad Muzani.
‘’Sebagai presiden selama 10 tahun, saya kira Pak SBYtahu persis memimpin Indonesia. Presiden mengingatkan janji muluk-muluk akan memberatkan diri sendiri. Pernyataan Pak SBYkami anggap peringatan presiden kepada rakyat,” imbuhnya. Ia menegaskan, Prabowo tak memiliki program menasionalisasi aset. “Pak Prabowo tidak mengatakan nasionalisasi aset asing, tapi kepentingan nasional kita harus betul-betul diperjuangkan, sama dengan negara lain memperjuangkannya. Jadi kalau kemudian ada renegoisasi untuk sebesar-besar kepentingan rakyat, itu kan memang seharusnya.” PDIP juga merasa kritikan itu tidak ditujukan kepda capresnya, Joko Widodo. “Jokowi tidak ada pembicaraan seperti itu,” kata Ketua DPP PDIP Bidang Militer dan Hubungan Internasional Andreas Hugo Pareira. Andreas menyatakan, janji Jokowi jika menjadi capres akan diumumkan secara resmi saat kampanye pilpres. Meski demikian, PDIP memang memperjuangkan pemberdayaan ekonomi dalam negeri. “PDIP berjuang memperkuat basis ekonomi nasional, memperkuat ekonomi ke dalam. Nanti, kekuatan ekonomi dalam negeri akan menjadi basis hubungan internasional. Tapi kita tidak berbicara nasionalisasi aset,” tutur Andreas. Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua menyatakan, kritik SBYbukan ditujukan untuk capres tertentu. SBY berbicara selaku pemimpin Indonesia yang menasihati calon pemimpin yang akan maju ke Pilpres 2014. “Kan tidak disebut nama (dalam pernyataan SBY). Itu hanya imbauan. SBYtidak pernah menuduh,” kata Max. (F4,dtc-59)
SM/Antara
Hadiri Pengukuhan Hendropriyono KETUA Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Hanura Wiranto, Capres dari PDIP Joko Widodo dan Wakil DPR Pramono Anung (kiri) menghadiri pengukuhan Mantan Ketua Badan
Intelijen Negara (BIN) A.M Hendropriyono sebagai guru besar dalam bidang ilmu intelijen dari Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) di Balai Sudirman, Jakarta, Rabu (7/5).(30)
Korban Kekerasan Seksual 18 Anak ● Kasus Emon SUKABUMI - Polisi memastikan 18 dari 113 anak menjadi korban kekerasan seksual yang dilakukan tersangka Andri Sobari (AS) alias Emon (24) telah disodomi. Kapolda Jabar Irjen M Iriawan mengatakan, jumlah tersebut merupakan hasil pemeriksaan dan penyelidikan secara maraton dari kasus itu. ‘’Tidak seluruh anak disodomi. Sisanya ada yang hanya sebatas dirayu dan dilecehkan,’’ kata dia di Mapolres Sukabumi Kota, Rabu (7/5). Adapun rincian kasus kejahatan seksual Emon adalah 18 anak disodomi, 33 dicabuli tersangka seperti dipeluk, dirabaraba alat kemaluannya dan lainlain, kemudian satu anak dianiaya karena menolak keinginan ter-
sangka, dan 51 anak lainnya yang melapor hanya sebatas kekhawatiran dari pihak orang tuanya saja, dan 10 anak lainnya hanya dirayu. Untuk 18 anak yang disodomi, kondisi kesehatannya baik tetapi kejiwaannya sedikit terganggung karena trauma. Di antara 18 anak tersebut, ada beberapa anak yang berulang kali diperlakukan tidak senonoh oleh tersangka. Selain itu, dalam melakukan aksinya, Emon bergerak atau beraksi sendiri tanpa ada bantuan dari pihak lain. Namun, tersangka juga tidak segan melakukan penganiayaan terhadap calon korbannya, seperti yang dilakukan tersangka kepada satu orang anak yang menolak permintaan.
Iriawan mengatakan, barang bukti yang sudah disita yakni pakaian korban. Bahkan polisi juga telah menemukan buku catatan harian tersangka. Buku tersebut terdapat catatan nama-nama korban. ‘’Kami masih mempelajari isi dari buku harian itu, apakah benar Emon menulis nama korban-korbannya yang telah dilakukan secara tidak senonoh oleh tersangka,” lanjut Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Hari Santoso yang mendampingi kapolda. Sementara waktu ini buku tersebut belum bisa diperlihatkan kepada umum karena masih dipelajari oleh penyidik. Tak Suka Perempuan Kepada penyidik, orientasi seksual Emon tidak layaknya orang umum. Secara blak-blakan,
dia mengaku tidak senang dengan wanita. Psikiater dari RS Hasan Sadikin Bandung, Teddy Hidayat mengemukakan, pelaku pedofilia sulit disembuhkan. Salah satu solusinya adalah dengan menempatkan pelaku dalam sebuah asylum. Hanya saja isolasi tersebut bisa memunculkan kendala seperti halnya dikebiri. Pendekatan hukum terhadap kasus ini bisa dipertimbangkan. ‘’Bisa diputus seumur hidupnya misalnya. Hukuman ini kan semacam asylum juga, pelaku jauh dari target yang membuatnya ingin menyalurkan hasratnya ke anak-anak. Di penjara kan orang dewasa semua, dia akan puasa di sana,’’ jelasnya. (dwi,K24,ant-90)
Tepergok Mesum, Diperkosa Produk Pindad Kian 9 Orang, Terancam Dicambuk Diminati Negara ASEAN
SM/Antara
TETAP BERANGKAT: Sejumlah calon haji umrah asal Indonesia menunggu pemberangkatan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (7/5). Pemerintah Indonesia tetap memberangkatkan rombongan umrah dan haji tahun ini.(30)
Negatif, Hasil Tes 27 Terduga MERS ● Satu Orang Meninggal di Jeddah BANJARNEGARA Hasil pemeriksaan terhadap 27 orang yang diduga terjangkit Sindrom Pernapasan Timur Tengah atau Middle East Respiratory Syndrom Corona Virus (MERS-CoV) di Indonesia menunjukkan hasil negatif. Adapun satu WNI meninggal akibat virus yang juga dikenal sebagai flu unta itu di Jeddah, Arab Saudi. Untuk menghindari virus itu, para TKI yang berada di Timur Tengah diimbau selalu menjaga kondisi tubuh. ‘’Jangan sampai terlalu lelah atau kelelahan. Jaga kondisi tubuh selalu fit. Kami terus melakukan sosialisasi di kantong-kantong TKI di sana,’’ ungkap Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan TKI (BNP2TKI) Gatot Abdullah Mansyur dalam sosialisasi penempatan dan perlindungan TKI, di Banjarnegara, kemarin. Menurut Gatot, para TKI juga selalu diingatkan agar menjaga kebersihan, sering mencuci tangan, dan menggunakan
masker saat berada di tempat umum atau ketika berkumpul dengan banyak orang. Sebab, vaksin virus itu belum ada. Demikian pula penyebabnya, apakah dari unta atau lainnya belum terkonfirmasi secara pasti. Dia menjelaskan, pemeriksaan terhadap 27 orang terduga MERS di Indonesia memperlihatkan hasil negatif. ‘’Pencegahannya antara lain jangan berkunjung ke sana bila sedang sakit atau tidak fit. Ini juga berlaku untuk yang berusia di atas 65 tahun atau di bawah 12 tahun, ibu hamil dan yang punya penyakit kronis bawaan seperti ginjal, liver, kanker dan lainnya,’’ ungkap Gatot. Karena belum ada kebijakan pembatasan kunjungan ke sana, maka kewaspadaan tetap diutamakan. Menyesuaikan Keadaan Merebaknya Virus MERSCoV yang muncul dan menyebar di Saudi hingga merenggut ratusan korban jiwa belum membuat Kementerian Agama
(Kemenag) membuat kebijakan khusus terkait penundaan umrah dan haji. “Kemenag belum akan mengambil langkah khusus untuk menunda keberangkatan jamaah umrah dan haji. Penundaan keberangkatan jamaah tergantung dua faktor. Pertama, larangan dari pemerintah Arab Saudi. Kedua, apakah penyebaran (virus) kian meluas, menurun, atau landai-landai saja berdasarkan penelitian WHO. Kami akan mengambil keputusan berdasarkan dua hal itu, menyesuaikan keadaan,î kata Menteri Agama Suryadharma Ali dalam keterangan pers bersama Menko Kesra Agung Laksono dan Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi di Kantor Menko Kesra, baru-baru ini. Nafsiah Mboi mengimbau calon jamaah haji menunda keberangkatan jika kondisi kesehatan tidak prima. “Kami menganjurkan untuk menunda umrah atau haji tahun ini jika menderita sakit kronis, daya tahan tubuh rendah, usia di atas 65 tahun, hamil, dan anak di bawah usia 12 tahun,” tegas Nafsiah. (H25,F4-59)
LANGSA - Seorang janda berusia 25 tahun di Langsa, Aceh, tepergok berbuat mesum dengan seorang pria. Sebelum diserahkan kepada pihak berwajib, ia diperkosa oleh sembilan orang yang memergokinya berbuat mesum. Kini, wanita itu terancam hukuman cambuk. “Kedua pelaku (mesum) terancam hukuman cambuk sembilan kali,” kata Kepala Dinas Syariat Islam Langsa Ibrahim Latief, Rabu (7/5). Ia menjelaskan, sebelum eksekusi dilakukan, wanita yang tidak disebutkan identitasnya itu beserta pasangan prianya akan diajukan ke kejaksaan syariah dan mahkamah syariah. Saat ini, keduanya berada di Mapolres Langsa. Empat dari sembilan pelaku telah ditangkap polisi. Seorang di antaranya berusia 13 tahun. Lima lainnya buron. Kasus ini bermula saat janda dan pasangannya itu berbuat mesum di rumah, Kamis (1/5) sekitar pukul 01.00. Keduanya digerebek sembilan warga. Si pria diikat di kamar, sedangkan yang wanita dibawa ke kamar lain. Di tempat itulah, janda yang pernah menikah dua kali ini diperkosa. “Paginya, kedua pelaku dibawa ke kepala desa, kemudian ke dinas syariat. Si perempuan mengaku diperkosa, karena itu polisi akhirnya turun tangan,” kata Ibrahim. Dihukum Lebih Berat Menurut dia, kasus perzinahan ditangani Dinas Syariat Islam, sedangkan kasus pidana atau pemerkosaan disidik polisi. Pasangan itu diperkirakan akan menjalani hukuman cambuk beberapa bulan ke depan setelah kasus itu diproses di kejaksaan dan mahkamah syariah. Mengenai pelaku pemerkosaan, Ibrahim menjelaskan, mereka diproses secara pidana umum di kepolisian. Kasus perkosaan masuk ranah pidana karena dilakukan atas dasar paksaan, sehingga prosesnya mengikuti perundang-undangan umum. Berdasarkan Pasal 285 KUHP, hukuman maksimal untuk pelaku 12 tahun. Wakil Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh Tgk Faisal Ali meminta pelaku pemerkosaan dihukum lebih berat. Hal itu perlu diterapkan karena para pelaku melecehkan syariat Islam. “Kami mengecam perbuatan pelaku yang memperkosa wanita yang diduga berzina,” kata Faisal. (dtc-59)
BANDUNG - Produk PT Pindad kian diminati angkatan bersenjata negara-negara ASEAN. Setelah Malaysia, giliran Brunei Darussalam berencana membeli produk BUMN strategis itu. Menurut Direktur Utama Pindad Tri Hardjono, negeri jiran itu berminat mendatangkan dua produk andalan perusahaannya pada tahun ini. Saat ini, Pindad tengah mengikuti tender pengadaan kendaraan tempur dan peralatan di Brunei. Selasa (6/5), Putra Mahkota Kesultanan Brunei Darussalam, Pengiran Muda Haji Al-Muhtadee Billah, berkunjung ke kawasan pabrik Pindad terkait ketertarikan tersebut. “Brunei sangat tertarik Panser Anoa. Lainnya, harapan kami, Senapan Serbu (SS) 2,” jelasnya. Sebelumnya, kata dia, produk persenjataan Pindad sudah dijajal duta besar, atase pertahanan, dan wakil panglima Angkatan Bersenjata Brunei dengan kesimpulan andal. Dengan kapasitas produksi Panser Anoa 80 unit dan senapan 30 ribu pucuk per tahun, Pindad optimistis bisa menjawab kepercayaan tersebut. Perluas Pasar “Saya harap kunjungan Pengiran Muda Haji Al-Muhtadee Billah diikuti follow up atas tender yang kami ikuti,” jelas dirut kelahiran Purworejo itu. Dijelaskannya, proses tersebut sudah dirintis sejak dua tahun lalu. Hal ini tidak terlepas dari strategi Pindad yang ingin memperluas pasar secara lebih luas. Setelah dalam negeri, mereka bisa memenuhi kebutuhan ASEAN pada tahap berikutnya. Pindad sudah menjadi pilihan pertama Malaysia untuk penyediaan kendaraan tempur. “Di Malaysia, mesti belum sampai pada deal kontrak, kami sudah menjadi pilihan nomor satu setelah mengalahkan lima kandidat lain,” jelasnya. Dia menambahkan, perluasan pasar itu juga sebagai upaya memenuhi target penjualan perseroan sepanjang 2014 sebesar Rp 2 triliun. “Realisasi kami tahun lalu Rp 1,8 triliun,” katanya. Dari upaya tersebut, Pindad tetap mengandalkan pemenuhan alutsista dalam negeri dari Kemenhan, Mabes TNI, dan Polri yang diperkirakan mencapai Rp 1,5 triliun. (dwi-59)
KAMIS, 8 MEI 2014
Wali Kota Makassar Tersangka Korupsi ● Hari Terakhir Bertugas JAKARTA-Wali Kota Makassar IlhamArief Sirajuddin mengikuti ''jejak'' mantan Kepala BPK dan mantan Dirjen Pajak Hadi Poernomo. Pada hari terakhir bertugas, Rabu (7/5), Ilham ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi dalam kerja sama pengelolaan PDAM Kota Makassar 20062012. Penetapan itu diumumkan Kepala Biro Humas KPK Johan Budi, kemarin. ''Terkait penyelidikan tindak pidana korupsi dalam kaitan kerja sama rehabilitasi kelola dan transfer untuk instalansi pengelolaan PDAM antara Pemerintah Kota Makassar dan pihak swasta tahun 2006-2012, menetapkan IAS selaku Wali Kota Makassar sebagai tersangka,'' ungkap Johan. Ia menjelaskan, akibat perbuatan tersangka, potensi kerugian negara mencapai Rp 38,1 miliar. KPK menjerat Ilham dengan Pasal 2 ayat (1) atau Pasal 3 UU Tipikor jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. KPK juga menetapkan Direktur Utama (Dirut) PT Traya Tirta Makassar Hengky Widjaja sebagai tersangka. Penggelembungan Harga Menurut Johan, penyidik menduga terjadi penggelembungan harga (mark up) dalam kontrak kerja sama pengelolaan instalansi PDAM antara Pemkot Makassar dan PT Traya Tirta. Hengky dijerat dengan Pasal 2 ayat 1 atau Pasal 3 UU Tipikor jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Terkait kasus tersebut, pada 2012 Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) telah mendalami temuan penyimpangan senilai Rp 500 miliar di PDAM Kota Makassar. Berdasarkan hasil audit, BPK menemukan kerugian negara Rp 38,1 miliar dalam kerja sama PDAM dengan PTTraya. Akibatnya, hal itu membebani masyarakat dengan kenaikan tarif air. Atas dasar itu, dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas pengelolaan PDAM Kota Makassar, BPK merekomendasikan dirut PDAM menarik kembali dana Rp 38,1 miliar dari PTTraya dan mendistribusikan langsung air bersih kepada pelanggan. (J13-59)
Ilham Arief Sirajuddin
SM/dok
Sidang Perdana Roger Danuarta ARTIS Roger Danuarta menjalani sidang perdana di Pengadilan Jakarta Timur, Rabu (7/4). Roger didakwa Pasal 112 atau 127 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman penjara minimal 4 tahun dan maksimal 12 tahun atas kepemilikan 1,5 gram heroin dan 15,7 gram ganja kering.(30) SM/Antara
Waryono Tersangka Lagi
Korban Lain di JIS Sulit Ditemukan
● Korupsi Dana Kesekjenan
JAKARTA- Penyidik Polda Metro Jaya masih kesulitan mengidentifikasi korban lain dalam kasus kekerasan seksual di Taman Kanak-kanak (TK) Jakarta International School (JIS). Korban lain sulit ditemukan meski pelaku yang ditahan telah mengakui hal itu. Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto mengungkapkan, korban lain belum berhasil diidentifikasi karena hingga kemarin belum ada yang melapor lagi. Menurut dia, pihaknya juga belum berhasil mengidentifikasi korban melalui fotofoto murid JIS yang disodorkan kepada para tersangka. Sebab, pihak JIS belum lengkap menyerahkan foto-foto murid. Foto wajah yang diserahkan oleh Kepala JIS Timothy Carr dalam pemeriksaan, Selasa (6/5), baru fotokopi. Rikwanto menjelaskan, pihaknya akan melakukan pendekatan terhadap wali murid agar bersedia melapor. Sejauh ini penyidik telah menetapkan enam orang sebagai tersangka, salah satu di antaranya tewas bunuh diri saat menjalani pemeriksaan, yaitu Azwar. Lima tersangka lainnya adalah Virgiawan alias Awan alias AW (20), Agun Iskandar alias AG (25), Zainal (28), Syahrial (27), dan seorang perempuan, Afriska (24). (K24-59)
JAKARTA - Mantan Sekretaris Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Waryono Karno kembali ditetapkan sebagai tersangka oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kali ini, Waryono menjadi tersangka atas dugaan penyalahgunaan kewenangan dalam penggunaan dana kesekjenan Kementerian ESDM tahun anggaran 2012. ''Dari gelar perkara ditemukan dua alat bukti yang cukup untuk menetapkan WK selaku Sekjen ESDM sebagai tersangka,'' ujar Kepala Biro Humas KPK Johan Budi Sapto Prabowo, Rabu (7/5). Dia menjelaskan, proyek-proyek yang diduga diselewengkan adalah kegiatan sosialisasi sumber daya energi dan mineral, kegiatan sosialisasi hemat energi, dan perawatan kantor ESDM. Berdasarkan penghitungan sementara dari
nilai proyek Rp 25 miliar itu, potensi kerugian negara mencapai Rp 9,8 miliar. Waryono dijerat dengan Pasal 2 ayat 1 atau Pasal 3 Undang-Undang No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat 1 kesatu KUHP. Waryono terancam hukuman 20 tahun penjara. Uang Rp 2 Miliar Ini merupakan kali kedua Waryono terjerat kasus korupsi. Sebelumnya, dia menjadi tersangka dalam kasus gratifikasi dan dijerat dengan Pasal 12B dan atau Pasal 11 UU 31/1999 pada 9 Januari 2014. Dalam kasus itu, penyidik KPK menemukan dan menyita
SM/dok
Waryono Karno uang Rp 2 miliar dari penggeledahan lanjutan di kantor Pusat Pengelolaan Barang Milik Negara (PPBMN) Kementerian ESDM, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (7/2/). Uang tersebut ditemukan dalam sejumlah amplop. Penggeledahan di kantor PPBMN adalah dalam rangka mencari barang bukti penyidikan kasus penerimaan hadiah atau janji terkait kegiatan di
Rumah Digeledah Lagi, 20 Batik Anas Disita JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi kembali menggeledah rumah mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum di Jalan Teluk Langsa dan Teluk Semangka, Duren Sawit, Jakarta. Dalam penggeledahan sepanjang Selasa (6/5) sore hingga malam, penyidik menyita 20 baju batik dan sejumlah dokumen. "Jadi benar kemarin (SelasaRed) sore sampai menjelang malam ada penggeledahan di Jalan Teluk Langsa dan Teluk Semangka terkait tindak pidana korupsi yang dilakukan oleh AU (Anas Urbaningrum). Disita 20 baju batik dan sejumlah dokumen," kata Juru Bicara KPK Johan Budi di Jakarta, Rabu (7/5). Barang yang disita itu diduga ada kaitannya dengan tindak pidana korupsi penerimaan hadiah terkait pembangunan Pusat Pendidikan, Pelatihan dan Sekolah (P3SON) di Hambalang serta proyek-proyek lain dan tindak pidana pencucian uang oleh Anas. Salah satu baju batik tersebut ditaksir bernilai Rp 5 juta. Ketika ditanya tentang penyitaan itu, Anas tidak banyak berkomentar. "Tadi saya tanya ke penyidik, saya sampaikan batik itu disiapkan untuk dipakai ketika persidangan, kok diambil si batik? Penyidik tertawa. Tolonglah, kalau bisa dikembalikan. Kalau nggak ada batik, saya pakai apa?" kata Anas usai menjalani pemeriksaan lanjutan di Gedung KPK, kemarin. Ia mengaku tidak hafal waktu dan harga pembelian baju batik tersebut. "Biasa, murah-murah saja," tambahnya. Beberapa waktu lalu penyidik juga menggeledah rumah Anas dan istrinya, Athiyyah Laila. Rumah itu berada di empat lokasi, yakni Jalan Teluk Semangka Blok C9 Kavling Nomor 1, Jalan
Selat Makassar Perkav AL Blok C9 Nomor 22, Jalan Selat Makassar Perkav AL Blok C9, dan Jalan Teluk Langsa Raya C4 Nomor 7, Duren Sawit. Saat itu KPK menyita uang Rp 1 miliar dari sebuah lemari di kamar pribadi Anas di lantai dua rumah Jalan Selat Makassar Perkav AL Blok C9. KPK juga menyita paspor Atthiyah, empat BlackBerry, dan sebuah ponsel milik Anas. Pemeriksaan Adhyaksa Kemarin, KPK juga memanggil kembali mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Adhyaksa Dault sebagai saksi untuk tersangka Direktur Utama PT Dutasari Citralaras Machfud Suroso. Namun pemeriksaan hanya berlangsung singkat. Sebab, menurut Adhyaksa, ia tidak mengenal Machfud Suroso. ''Ditanya (penyidik), bapak kenal Pak Machfud? Orangnya saja saya nggak tahu yang mana. Ya sudah tanda tangan, selesai,'' kata Adhyaksa usai diperiksa. Adhyaksa kembali menegaskan, dia tidak memahami soal pengadaan dalam proyek Hambalang. Pasalnya, ia sudah tidak menjabat menpora saat proyek itu diadakan. Machfud ditetapkan sebagai tersangka karena diduga menggelembungkan harga sebagian proyek Hambalang yang dikerjakan perusahaannya. Dari hasil audit investigatif tahap pertama BPK, terungkap bahwa Machfud menerima uang muka Rp 63 miliar. Uang tersebut tidak seharusnya diterima dari proyek Hambalang. Tetapi, Machfud menyatakan bahwa penerimaan tersebut adalah uang muka, sesuai dengan kontrak kerja sama. Itu dianggap Machfud sebagai bagian dari jaminan bahwa pekerjaan elektrikal akan digarap perusahaannya. (J13, ant-59)
SM/Antara
JALANI PEMERIKSAAN : Adhyaksa Dault bersiap menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (7/5) sebagai saksi untuk tersangka Machfud Suroso dalam kasus dugaan korupsi proyek Hambalang.(30)
lingkungan Kementerian ESDM dengan tersangka Waryono. Penyidik juga menyita sejumlah dokumen, hard disk, dan flash disk. Selain kantor PPBMN, penyidik juga menggeledah rumah Sri Utami di Jalan Cendrawasih II Blok B I No 13 Bintaro, kantor Yayasan Pertambangan dan Energi (YPE) di Gedung Plaza Centris, rumah di Kompleks Perhubungan Pulogadung, dan sebuah kamar di apartemen Taman Rasuna Kuningan. KPK memeriksa sejumlah pejabat sebagai saksi untuk Waryono. Mereka antara lain Kepala Bidang Penatausahaan Barang Milik Negara Lestari Agung Rahayu; Kepala Pusat Pengelolaan Barang Milik Negara Kementerian ESDM Agus Salim; Kepala Bidang Pemindahtanganan, Penghapusan, dan Pemanfaatan Barang Milik Negara Kementerian ESDM Sri Utami; dan Kepala Sub Bagian Rencana dan Keuangan Pusat Pengelolaan Barang Milik Negara (PPBMN) Kementerian ESDM Puspitawati Mohamad Arif. (J13-59)
KAMIS, 8 MEI 2014
S AHAM P ENCETAK U NTUNG KODE
LAST
+/-
S AHAM P ENCETAK R UGI KODE
LAST
MLBI
1,1 juta
20.000
GGRM
53.500
UNVR
30.225
850
RMTK
5.500
1.250
GMTD
8.400
800
SUPR-w
2.810
790
SMMA
4.285
785
MYOR
28.275
475
2.350
Pertamina Pelaksana Konversi BBM ke BBG JAKARTA - PT Pertamina (Persero) mendukung kelancaran pelaksanaan program pemerintah untuk mengkonversi bahan bakar minyak (BBM) ke bahan bakar gas (BBG) di sektor transportasi. untuk transportasi jalan sangat penting, terutama untuk mengurangi beban subsidi BBM yang selama ini ditanggung pemerintah. Oleh karena itu, Pertamina sebagai BUMN ikut berkepentingan mendukung kesuksesan program pemerintah tersebut, di antaranya dengan mengalokasikan dana internal perusahaan untuk pembangunan SPBG yang diperlukan,’’jelasnya. InfrastrukturPendukung Saat ini, lanjut Adiatma, Pertamina mempersiapkan proses lelang untuk proyek SPBG, MRU, dan infrastruktur pendukungnya. Pertamina menargetkan pelaksanaan lelang akan tuntas Juli 2014. Selain membangun infrastruktur baru tersebut, Pertamina juga mendapatkan penugasan penyediaan dan pendistribusian bahan bakar gas. Infrastrukturnya dibangun tahun ini dan juga 23 SPBG eksisting yang tersebar di DKI Jakarta, Jawa Timur, Sumatera Selatan, dan Kalimantan Timur. ‘’Pertamina menjamin mutu dan layanan bahan bakar gas. Pertamina sejak akhir 2012 telah memperkenalkan kepada publik, brand baru untuk bahan bakar gas yang dikelola perusahaan, yaitu Pertamina Envogas.’’(bn-79)
APTRI Tolak HPP Gula Rp 8.250/Kg SEMARANG - Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI) menolak Harga Patokan Petani (HPP) gula pada 2014 yang telah ditetapkan, ya itu Rp 8.250/kg. Mereka menilai standar tersebut tidak rasional dan merugikan petani. Penetapan HPP tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 25/MDAG/PER/5/2014 tanggal 5 Mei 2014 tentang Penetapan Harga Patokan Petani Gula Kristal Putih Tahun 2014. Wakil Sekjen APTRI Pusat M Nur Khabsyin menyampaikan, ketetapan itu tidak rasional dan sangat merugikan petani. ‘’Dengan kondisi seperti itu petani syok dan tidak ada minat menanam tebu,’’ ungkapnya saat dihubungi, Rabu. Menurutnya, keputusan Menteri Perdagangan tersebut tidak memberi semangat petani menanam tebu. ‘’Ini lonceng kematian bagi petani tebu,
dengan HPP gula yang dipatok Rp 8.250/kg maka lengkap sudah penderitaan petani,’’ tuturnya. Wakil Petani Dengan keputusan itu APTRI sebagai wakil para petani tebu merasa tidak puas. ‘’Kalau ingin menetapkan HPP gula maka harga yang wajar ya minimal Rp 9.500/kg. Sebab biaya produksi saja sudah mencapai Rp 8.790/kg. Sehingga kalau hanya ditetapkan Rp 8.250/kg, tentu saja petani tidak untung alias rugi,’’jelas Khabsyin. Biaya produksi yang ideal pada angka Rp 8.790/kg tersebut merupakan hasil kajian dari tim independen Institut Pertanian Bogor (IPB), Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, dan Universitas Brawijaya Malang yang telah disetujui bersama. Adapun jika HPP gula ditetapkan Rp 9.500/kg, pun keuntungan petani tebu tidak ada 10%. (K3-79)
ARTAMAS
US$ HK$ AUS SIN DEM Stg NLG Yen 100 SwFr Frc Myr Eur
11.500 1.475 10.550 9.190 19.000 11.200 3.500 15.900
NIAGA
11.500 1.250 10.015 7.812 18.500 10.301 3.112 15.123
SUPIT
11.490 1.480 10.600 9.190 19.200 11.200 12.870 3.485 15.915
JUAL MITRA
11.485 1.465 10.625 9.200 19.240 11.200 3.500 15.950
ARTAMAS
11.550 1.505 10.710 9.240 19.400 11.300 3.540 16.025
NIAGA
11.550 1.252 10.057 7.852 18.525 10.351 3.154 15.130
SUPIT
MITRA
11.550 1.500 10.700 9.225 19.440 11.300 13.100 3.545 16.050
11.550 1.500 10.725 9.240 19.450 11.300 3.540 16.025
Pelatihan Pasar Modal Investa SEMARANG - Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Pasar Modal (LP3M) Investa kembali membuka peluang kepada masyarakat umum yang ingin berkarir di bidang pasar modal sebagai Wakil Perantara Pedagang Efek (WPPE), Wakil Penjual Efek Reksa Dana (WAPERD), maupun yg berminat menjadi investor di Pasar Modal. Ketua LP3M Investa, Hari Prabowo menjelaskan, pelatihan untuk calon profesi pasar modal dan dipersiapkan mengikuti ujian profesi pada Agustus 2014. Pihaknya juga menyelenggarakan pelatihan untuk masyarakat, baik institusi maupun perorarangan yang ingin melakukan investasi pada instrumen pasar modal. ‘’Misalnya ingin investasi di saham, obligasi dan reksadana, baik kelas reguler maupun in house training,’’ jelas Hari, kemarin. Untuk kelas reguler akan diselenggarakan mulai minggu ketiga bulan Mei 2014 sampai akhir Juni 2014, di Kantor LP3M Investa, Gedung BNI Securities Lt III Thamrin Square B 5 Semarang. Informasi hubungi Danu dan Indana 081326484070, 085641408008, dan kantor 024 3566414/0243566412.(G2-79)
JF3 Kembali Digelar SM/Dok
PONSEL ASUS : Model berfoto menggunakan ponsel pintar terbaru dari Asus yang memanfaatkan prosesor Intel. (79)
Intel Dukung Performa Ponsel Pintar JAKARTA - Tren perangkat tipis, stylish dan menarik tidak berhenti sampai di laptop, tablet, atau smartphone saja. Dalam tiga tahun terakhir ini, terlihat tumbuhnya minat masyarakat pada PC Desktop all-in-one. PC ini menggabungkan layar dan CPU menjadi satu bentuk yang stylish dan tipis, sehingga menarik minat banyak orang. Apalagi dengan adanya teknologi prosesor Intel CoreTM generasi keempat yang memungkinkan untuk menenteng PC all-in-one layaknya tablet.
‘’Dengan popularitas PC allin-one yang semakin menanjak, Intel melihat bahwa masyarakat harus benar-benar tahu kelebihan perangkat ini, karena lebih dari sekadar komputer dengan wujud lebih simpel atau lebih stylish,’’ ungkap Hermawan Sutanto, Marketing Director Intel Indonesia. Sekilas, orang-orang mungkin akan keliru melihat PC all-inone sebagai monitor, sebab bentuknya memang terlihat seperti layar monitor yang lebar.
Nasmoco Tambah Dealer SEMARANG - Sebagai dealer resmi Toyota di Jateng-DIY, Nasmoco Grup terus mendongkrak penjualan produk kendaraan roda empat. Upaya yang dilakukan untuk meningkatkan adalah dengan menambah jumlah dealer di sejumlah daerah di JatengDIY. Sesuai rencana tahun 2014 ini Nasmoco Grup akan menambah empat dealer dan showroon mobil Toyota. Adapun lokasinya berada di Jalan Siliwangi dan Majapahit Semarang, kemudian di Solo, dan satu showroom baru untuk Toyota Dyna. Managing Director Nasmoco, Fatrijanto di sela-sela perayaan HUT ke 53 Nasmoco di Crown Plaza Jalan Pemuda Semarang menyampaikan, pihaknya tahun 2014 ini menginvestasikan dana lebih dari Rp 175miliar untuk membangun dealer dan showroom Toyota. ‘’Masing-masing dealer diperkirakan akan menghabiskan dana antara Rp 35-40 miliar untuk pembangunan. Hal itu kami lakukan untuk memberikan layanan yang lebih baik dan mendekatkan diri kepada konsumen,’’ ungkapnya didampingi Marketing Director Nasmoco, Hartono Dinata. Hingga sekarang Nasmoco telah memiliki 19 dealer yang tersebar di Jateng dan DIY. ‘’Ke depan kami tidak hanya membidik kota-kota besar tetapi juga melakukan ekspansi ke daerah dengan mendirikan minimal satu dealer resmi untuk melayani pembelian dan service,’’ imbuh Fatrijanto. Sementara itu dalam Kuartal I penjualan mobil Toyota mencapai 7.374 unit. Toyota Avanza tetap mendominasi angka penjualan ter tinggi dengan menyumbang 46% dari total mobil yang terjual. Sedangkan pada urutan kedua penjualan tertinggi dipegang Agya yakni sebesar 20% dari penjualan selama bulan Januari-April 2014. (K3-79)
Dafam Lampung Beroperasi Oktober BANDAR LAMPUNG -Dafam Hotels yang berkantor pusat di Semarang kembali berekspansi ke Lampung dengan bersiap
BELI
+/-
11.527
Hal itu sejalan dengan penugasan yang telah diberikan pemerintah melalui Kementerian ESDM. Media Manager Pertamina, Adiatma Sardjito mengatakan, Pertamina berdasarkan Keputusan Menteri ESDM No.2435 K/15/MEM/2014 diberikan penugasan dalam penyediaan dan pendistribusian bahan bakar gas untuk transportasi jalan. Berdasarkan Kepmen ESDM tersebut, Pertamina tahun ini ditugaskan pemerintah untuk membangun atau mengoperasikan 22 Stasiun Pengisian Bahan bakar Gas jenis compressed natural gas (CNG) dan tujuh mobile refueling unit (MRU) yang tersebar di DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, dan Jawa Tengah. Untuk penugasan tersebut, Pertamina mendapatkan alokasi danaAPBN 2014 sebesar Rp 1,53 triliun. Dana itu akan digunakan untuk pembangunan 10 SPBG, 7 MRU, dan infrastruktur pendukungnya. Adapun, 12 SPBG akan dibangun menggunakan kas internal Pertamina dengan alokasi sekitar 47 juta dolar AS. ‘’Kami menyambut positif penugasan ini dan Pertamina akan segera merealisasikan amanat pemerintah tersebut. Program konversi BBM ke BBG
VALUTA ASING : KURS PERDAGANGAN VALUTA ASING DI SEMARANG
mengoperasikan hotel bintang empat Grand Dafam Lampung. Rencananya Grand Dafam Lampung beroperasi (soft opening)
SM/Dok
SERAHKAN TUMPENG : Owner Grand Dafam Lampung, Ary Meizary, menyerahkan potongan tumpeng saat saat acara ‘’Topping Off’’pemasangan konstruksi hotel. (79)
pada Oktober 2014. Hal itu disampaikan Presiden Director Dafam Group, Billy Dahlan didampingi Managing Director Dafam Hotels, Andhy Irawan, saat acara “Topping Off” Grand Dafam Lampung di Jl Rasuna Said no 18, Bandar Lampung, kemarin. Acara itu dihadiri Asisten I Sekda Kota Bandar Lampung, Ola Pardede, dan direktur PT Puri Persada Lampung sekaligus owner Grand Dafam Lampung, Ary Meizary Alfian. ‘’Hotel berkonsep bintang 4 yang dikerjakan PT Pembangunan Perumahan sejak Juli 2013, sudah memasuki tahapan penyelesaian pemasangan kontruksi bangunan,’’ kata Billy Dahlan dalam rilisnya kepada Suara Merdeka. Grand Dafam Lampung mempunyai 8 lantai dengan total kamar 162, dengan tipe superior, deluxe, president suite, dan master suite. Ditunjang fasilitas ballroom, lobby, swimming pool, executive lounge, meeting room, parking area, dan lainnya. Diharapkan dengan hadirnya hotel ini, dapat memajukan pariwisata dan mengakomodasi pebisnis. (H2-79)
‘’Digabungkan dengan Windows 8 yang memiliki fitur layar sentuh, PC all-in-one dengan Windows 8 menjadi jauh lebih menarik dan memberikan konsumen lebih banyak keistimewaan,’’ jelas Hermawan. Dengan fitur layar sentuh membuat PC allin-one sudah menjadi perangkat yang mendukung produktivitas kerja dan hiburan.(D6-79)
JAKARTA - Untuk ke 11 kalinya, Jakarta Fashion and Food Festival (JF3) akan kembali digelar. Acara yang diselenggarakan atas kerjasama Pemprov DKI melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta dan PT Summarecon Agung Tbk, berlangsung di Sentra Kelapa Gading yakni di Mall Kelapa Gading, La Piazza dan Harris Hotel & Convention Kelapa Gading pada 9 Mei - 1 Juni 2014. ‘’Memasuki tahun pertama dalam dekade kedua, JF3 tetap konsisten mengusung semangat ‘’Transforming Indonesia into Global Taste’’ yang bertujuan mengangkat citra, harkat dan martabat bangsa Indonesia melalui industri yang berbasis budaya dengan membuat wadah berkumpulnya produk mode dan kuliner Indonesia berkualitas internasional,’’ tutur Soegianto Nagaria, Chariman JF3 ketika menggelar preview JF3 di Balai Agung, Balaikota Pemprov DKI Jakarta. Tiga rangkaian utama JF3 adalah fashion extravaganza yang menampilkan 11 show tunggal, serta puluhan show kolaborasi. Food festival menghadirkan Kampoeng Tempo Doeloe kali ini bertema Pasar Gambir, yang menghadirkan lebih dari 100 stan makanan. Rangkaian terakhir adalah Gading Nite Carnival yang akan digelar 15 Mei mendatang.(tn-79)
KAMIS, 8 MEI 2014
Raksasa Internet Alibaba Jual Saham BEIJING - Raksasa internet Tiongkok, Alibaba, telah menyerahkan dokumen yang diperlukan sebagai persiapan penjualan saham umum di AS. Langkah tersebut diperkirakan bakal menjadi salah satu transaksi saham terbesar dalam sejarah perekonomian dunia. Dokumen itu menyebutkan, perusahaan bakal bisa menggalang dana 1 miliar dolar AS atau sekitar Rp 11.500 triliun. Namun, para pengamat memperkirakan Alibaba bisa meraih sampai 15 miliar dolar AS, melebihi penjualan saham Facebook. Kendati demikian, Alibaba tidak mengungkapkan rincian jumlah saham yang akan mereka jual dan kisaran harganya. Masih belum jelas juga saham itu akan dilepas ke Bursa Nasdaq atau Bursa
New York. Ritel Terbesar Didirikan 15 tahun lalu oleh Jack Ma, Alibaba merupakan pendorong utama dalam perdagangan internet di Tiongkok dan sekaligus situs ritel terbesar di negara itu. Dengan mendaftar untuk menjual saham di AS, maka untuk kali pertama para investor dunia bisa melihat laporan keuangannya. Dalam sembilan bulan terakhir hingga Desember 2013, Alibaba mencatat pemasukan sebesar 40,5 yuan atau sekitar 6,5 miliar dolar AS, dengan laba kotor sebesar 2,9 miliar dolar AS. Nilai total barang yang terjual lewat Alibaba tahun lalu lebih besar dibanding nilai gabungan yang terjual di Amazon dan eBay. (bbc-38,79)
Kadin Daerah Antisipasi Pasar Bebas JEPARA - Kemajuan perekonomian daerah merupakan tanggung jawab bersama yang harus diupayakan bersamasama pula. Kadin Jawa Tengah mengingatkan pentingnya seluruh sektor usaha, termasuk di Kabupaten Jepara, dalam menghadapi persaingan di dunia internasional. Penegasan itu disampaikan Ketua Umum Kadin Provinsi Jateng Kukrit Suryo Wicaksono, dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Ketua I (Bi-
dang Organisasi) Mulyono Hadi Pranoto, pada pembukaan Rakerda 2014 Kadin Jepara di RM Taman Kopi Mayong, Jepara, Rabu (7/5). Rakerda dengan tema ‘’Penguatan Ekonomi Lokal untuk Menyongsong ASEAN Economic Community (ARC) 2015’’ dibuka Bupati Jepara Ahmad Marzuqi. Kegiatan dihadiri pengurus Kadin Jepara, asosiasi, serta SKPD. Rapat yang dipimpin Ketua Bidang Organisasi/Ketua panitia rakerda Ri-
SM/Sukardi
PEMBUKAAN : Ketua I Kadin Provinsi I Jateng, Mulyono Hadi Pranoto (dua dari kiri) dan Bupati Ahmad Marzuqi (dua dari kanan) menghadiri Pembukaan Rakerda 2014 Kadin Jepara. (79)
naldi, membahas usulan program tahunan, yang akan disahkan pada Rapat Pimpinan bulan depan. Tantangan Kadin Jateng mengingatkan, AEC bukanlah ancaman yang perlu ditakuti. Tetapi merupakan tantangan bagi pengusaha untuk bisa bersaing secara fair, dengan negara-negara anggota ASEAN lainnya. Bupati Jepara Ahmad Marzuqi mengungkapkan, hanya dua pilihan. Jika terlambat beraksi mengantisipasi pasar bebas maka akan tertinggal, atau peduli mulai kini, menggali potensi, dan siap menghadapi tantangan. Ketua Kadin Jepara, Abdul Kohar mengatakan, selama ini kerja sama dan sinergi Kadin dengan Pemda berjalan baik. Bahkan, ada koordinasi dengan SKPD terkait. Anggota Kadin juga menjalin kerja sama dengan lembaga pendidikan, termasuk perguruan tinggi. ‘’Kadin daerah lain sering iri, karena Kadin Jepara mendapat dukungan besar dari Pemda Jepara. Kepercayaan ini kami jawab dengan kerja keras dan cerdas, dalam membantu memajukan dunia usaha, terutama UMKM.’’(kar-79)
Rp 30 Triliun Dana Asing Masuk Pasar Modal JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat aliran dana asing masuk ke pasar modal Indonesia sudah mencapai Rp 30 triliun, sejak awal 2014. Direktur Pengembangan BEI, Frederica Widyasari Dewi mengatakan, banyaknya aliran dana asing masuk ini menunjukkan pasar modal Indonesia terus berkembang. ‘’Net buy asing per hari ini (kemarin-Red), dari awal tahun sudah Rp 30 triliun, berarti pasar kita positif,’’ kata dia saat acara Institutional Investor Day 2014 di Gedung BEI, Jakarta, Rabu (7/5). Wanita yang akrab disapa Kiki ini menyebutkan, saat ini Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merupakan tertinggi kedua di ASEAN setelah bursa Filipina. Kenaikannya secara year to date mencapai sekitar
14%. ‘’Kita merupakan tertinggi kedua di ASEAN sekitar 14%, masih di bawah Filipina. Kapitalisasi pasar juga meningkat terus dari tahun kemarin,’’ ujarnya. Kiki menjelaskan, pasar modal Indonesia saat ini tengah mengalami perkembangan. Untuk terus menjaga itu, pihaknya melakukan berbagai upaya seperti gelaran Institutional Investor Day 2014. Acara ini dilakukan untuk semakin menambah investor di pasar modal Indonesia yang saat ini jumlahnya masih minim. ‘’Kalau kita lihat perkem-
bangan pasar modal kita itu bagus. Kita terus mengembangkan dari sisi survei dan infrastruktur. Kita banyak kegiatan investor ritel, tapi hari ini (kemarin) khusus untuk investor institusi. Kita juga lakukan roadshow di luar negeri seperti di Jepang. Di AS dan Eropa juga kita bertemu institusi-institusi di bursa negara lain, menyampaikan perkembangan yang ada agar membuat mereka yakin dan menambah portofolio untuk masuk ke pasar modal kita,’’ ungkapnya. Paparan Sementara itu, dalam kegiatan Institutional Investor Day 2014, ada 16 emiten yang akan memberikan paparan kepada 300 investor. Sebanyak 16 emiten yang hadir itu memaparkan perkembangan soal kinerja perusahaan, dan proyeksi peluang ke depan, serta rencana aksi korporasi. Para emiten akan meya-
kinkan para investor untuk masuk dan menambah portofolio. ‘’Emiten akan menyampaikan perkembangan yang membuat mereka (investor) yakin dan menambah portofolio untuk masuk ke pasar modal,’’ imbuhnya. Tujuan agenda ini meningkatkan penawaran, permintaan dan infrastruktur untuk pelaku pasar modal. Kegiatan ini sebagai bentuk dari sisi permintaan. Selain itu, Institutional Investor Day dapat menambah akses informasi antara investor dan emiten. Investor akan mampu berinteraksi secara langsung dengan emiten, terkait untuk menggali berbagai informasi. ‘’Banyak investor yang mengikuti. Bagi kami menambah informasi dan menambah akses dan akan memberikan banyak manfaat bagi pasar modal kita,’’ ujar Frederica. (J10,dtc-79)
KAMIS, 8 MEI 2014
Thailand dalam Kevakuman Politik Keputusan Mahkamah Konstitusi Thailand atas Perdana Menteri Yingluck Shinawatra tampaknya bukan jalan keluar yang ideal bagi pemulihan stabilitas di negeri itu. Keputusan Mahkamah Konstitusi yang menyatakan Yingluck melanggar konstitusi dan karenanya harus mundur berisiko mendorong Thailand terperosok ke dalam kevakuman politik. Tuduhan atas Yingluck telah berkembang menjadi konflik horisontal yang membelah warga negeri itu.
Kelompok pro dan anti-Yingluck bersikeras dengan sikap keras mereka. Perbenturan dua kelompok yang berhadap-hadapan secara keras itu membutuhkan pendekatan yang mampu membuang habis dendam politik dan dendam sosial yang sudah telanjur mengeras dan membara setelah Thaksin Shinawatra dilengserkan oleh kudeta militer. Upaya pihak oposisi membawa kasus itu ke ranah hukum dipandang oleh pihak pro-Yingluck sebagai modus pelengseran legal.
Apa pun keputusan Mahkamah Konstitusi Thailand ibarat pedang bermata dua, yang kedua sisinya samasama tajam dan sama-sama berpotensi melukai. Keputusan MK yang melengserkan Yingluck karena dinyatakan terbukti bersalah menyelewengkan kekuasaan, mengakibatkan perseteruan makin dalam dan panas yang didorong kekecewaan dari kubu Yingluck. Sebaliknya, keputusan yang membebaskan Yingluck pun akan sangat mengecewakan pihak oposisi.
Dalam kecurigaan sedalam itu, jalur hukum sesungguhnya telah kehilangan kewibawaan untuk menegakkan keadilan berdasarkan hukum. Walau demikian, situasi pelik yang dihadapi Thailand tetap membutuhkan solusi hukum. Hanya saja, solusi belum lengkap bila tidak disertai dengan solusi politik dan dekonstruksi kekuasaan. Mahkamah Konstitusi mengalami dilema paling rumit karena apa pun keputusannya, Thailand tetap terperosok dalam vakum politik.
Meski penyelesaian melalui jalur hukum tetap penting dan perlu, gejolak yang terjadi setelah keputusan dijatuhkan Mahkamah Konstitusi membuktikan dengan jelas bahwa Thailand membutuhkan solusi politik lebih daripada solusi legal. Fakta keterbelahan warga Thailand, dengan kubu pro dan anti-Yingluck, selayaknya dipahami bahwa elite politik dan unsur-unsur kekuasaan terlambat menyadari api konflik telah membesar dan membakar semua elemen.
Kevakuman politik di negeri itu tidak hanya membutuhkan ''jalan ketiga'' (The Third Way), meminjam teori mahaguru demokrasi sosial Anthony Giddens. Thailand bahkan membutuhkan ketiga jalan, yakni jalan hukum, politik, dan metapolitik, yang menuju pada satu titik dekonstruksi kekuasaan. Modal sosial Thailand yang ditopang dengan kuat oleh kharisma kerajaan sudah saatnya dielaborasi secara penuh untuk mengakhiri kevakuman politik.
Selamatkan Anak-Anak Kita Betapa mengerikan data korban pedofilia yang dirilis oleh Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) ini. Setahun terakhir, 400 anak menjadi korban kejahatan seksual oleh orang dewasa. Dan, jangan-jangan ini fenomena gunung es. Siapa mengira Andri Sobari alias Emon (24) yang pendiam itu predator seks? Ia setara dengan William James Vahey, buronan FBI yang selama 40 tahun memperdaya 90 anak. Sementara Emon dari 113 pelapor, 51 anak mengalami pencabulan dan kekerasan seksual.
Kejahatan seksual terhadap anak sudah di luar batas kemanusiaan. Di balik itu ada masalah besar menyangkut sosial, psikologis, dan moral. Kejahatan ini bukan kejahatan biasa, karena berdampak serius terhadap masa depan anak-anak, baik secara fisikkesehatan maupun trauma psikologis sepanjang hidup korban. Masalah ini membutuhkan solusi komprehensif dan terintegrasi sebelum kasus ini menghancurkan sendi-sendi kehidupan bermasyarakat dan berbangsa.
Jika Vahey beroperasi di 10 negara, Emon mencari korban tidak jauh dari tempat tinggalnya, dua kecamatan dan tujuh desa di Sukabumi. Petualangan Emon di luar bayangan kita, bahkan para pengamat dan ahli sekalipun. Yang memprihatinkan, tren kejahatan terhadap anak-anak terus meningkat dari tahun ke tahun. Menurut KPAI, pada 2012 ada 463 kasus kejahatan seksual terhadap anak. Tahun 2013 meningkat 30 persen. Bahkan hingga Mei ini melonjak 60 persen.
Terapinya adalah hukuman maksimal mengacu KUHP dan UndangUndang tentang Perlindungan Anak. Pelaku yang biasanya mengalami gangguan jiwa juga perlu penanganan khusus. Sementara korelasi bahwa korban cenderung menjadi pelaku mutlak perlu pencegahan sedini mungkin. Para orang tua dituntut membangun komunikasi sebaik mungkin agar anak selalu terbuka terhadap semua masalahnya. Orang tua menjadi sahabat untuk membuat anak-anak nyaman dan percaya.
Mengapa kejahatan terhadap anak-anak meningkat seiring dengan pecanangan Kota Ramah Anak pada 2010? Memang, ketidakramahan lingkungan itu terasa sejak 2007. Komnas Anak mencatat, jenis tertinggi kejahatan terhadap anak adalah sodomi. Pelakunya guru sekolah, guru privat, guru ngaji, kerabat, dan sopir pribadi. Dari 1.992 kasus, sodomi mencapai 61,8 persen atau 1.160 kasus. Tahun berikutnya naik 50 persen. Trennya terus meningkat hingga fakta-fakta mengerikan terakhir ini.
Kita juga meminta orang tua mengasah kepekaan nurani: melihat dan mengamati perkembangan anak dari hari ke hari, lebih dekat secara psikologis, proaktif melindungi dan mengawasi untuk mencegah kejahatan sejak dini. Situasi sekarang sudah lampu merah kejahatan seksual anak. Saatnya orang tua, masyarakat dan semua elemen bergandeng tangan menyelamatkan anak-anak sebagai aset bangsa tak ternilai, penerus keberlangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara.
SDA dicecar KPK soal pondokan haji. Di internal partai, ia dicecar soal Prabowo... *** Puput Melati dibidik soal pencucian uang. Kabar yang bagai suara guntur di bumi...
(Wawancaranya kalem, tak bergaya mencecar)
Terbit sejak 11 Februari 1950
PT Suara Merdeka Press Pendiri : H Hetami Komisaris Utama : Ir Budi Santoso Pemimpin Umum: Kukrit Suryo Wicaksono Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab : Amir Machmud NS Direktur Operasional : Hendro Basuki Direktur Pemberitaan : Sasongko Tedjo Direktur SDM : Sara Ariana Fiestri
As Truk dan Jalan Awet standar dipangkatkan empat. Dari rumusan tersebut kita bisa menyimbulkan apabila kelebihan muatan PADA Minggu malam, 27 April 2014 mencapai 100% maka pertambahan daya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo rusak jalan yang diakibatkan oleh truk dalam inspeksi mendadak menjumpai sumbu tunggal adalah 16 kali lipat, untuk pungutan liar di jembatan timbang Subah truk sumbu ganda 3 kali lipat, dan untuk truk Kabupaten Batang.Ada persoalan mendasar sumbu tripel 2 kali lipat. di balik temuan itu. Pasalnya, baik awak truk Bagaimana mencegah praktik pungli sudah membayar pungli maupun memilih dan jalan tidak cepat rusak? Pertama; tidak bayar denda resmi dilengkapi bukti struk ada cara lain kecuali harus ada ketegasan pembayaran, truk dengan muatan berlebih membongkar kelebihan muatan kendati itu tetap saja boleh meneruskan perjalanan. awak truk sudah membayar denda atas peJadi, apa pun pasal/hukuman yang dike- langgaran batas muatan itu. Konsekuensinakan, truk dengan muatan berlebih terse- nya pada tiap jembatan timbang harus ada but boleh terus jalan.Artinya, beban berat itu gudang dan pelataran cukup luas dengan tetap harus dipikul oleh jalan, dan berarti pu- perkerasan (disemen/diaspal). la proses perusakan jalan terus berlangsung. Lelang Apa dampak negatif dari truk bermuGudang digunakan menyimpan barang atan melebihi tonase yang diizinkan ter- (kelebihan muatan truk) yang cepat rusak hadap kondisi jalan? Meskipun bukan satu- karena terkena panas/hujan, seperti semen, satunya penyebab kerusakan jalan, truk kayu dan sebagainya. Adapun pelataran berkelebihan muatan tetap merupakan fak- dipakai meletakkan barang yang tidak cepat tor utama bagi percepatan kerusakan jalan. rusak karena panas/hujan, seperti besi, besi Pasalnya, perkerasan jalan (baik dengan beton, pasir, atau batu. aspal atau beton) memang direncanakan Pengusaha angkutan yang truknya untuk menerima beban lalu lintas, termasuk kelebihan muatan harus membayar sewa muatan barang. penggunaan gudang/pelataran tiap hari/ton. Perencanaan jalan pantura Jawa secara Bila lewat dari sebulan muatan itu tidak diumum mendasarkan perhitungan bisa me- urus maka bisa disepakati muatan itu menjanerima muatan sumbu terberat (MST) 10 ton di milik negara dan dijual melalui proses (patokan standar 8,16 ton). Istilah MST 10 lelang secara terbuka. ton berarti jalan itu diperhitungkan kuat Seandainya kelebihan muatan itu tidak menahan beban ekivalen 10 ton berulang- dibongkar pada satu jembatan timbang ulang sampai rusak. Misal direncanakan karena ’’sesuatu hal’’, hal itu tetap bisa diketkuat menahan beban berulang ekivalen 10 ahui ketika truk itu melewati jembatan timton sampai 2 juta kali (bisa dibang berikutnya. Dengan deanggap ada 2 juta truk lewat), mikian tak akan ada petugas dan 2 juta kali beban 10 ton itu berani menerima uang suap akan tercapai dalam 10 tahun. dengan imbalan tidak memPersoalannya, andai truk bongkar kelebihan muatan (termasuk jenis tronton dan itu karena pasti ketahuan patrailer) yang lewat selalu berda penimbangan berikutnya. kelebihan muatan dan besar Kedua; pemerintah secakelebihan muatan tersebut sara berangsur-angsur mengat ekstrem maka jauh sebewajibkan truk menggunakan lum mencapai waktu 10 sumbu tiga (tripel) pada roda tahun, jalan tersebut sudah belakang. Kecuali daya rurusak. Terlebih bila truk yang saknya kecil, truk bersumbu berkelebihan muatan mengtiga dapat mengangkut mugunakan roda belakang beratan lebih berat ketimbang sumbu tunggal. (lihat gambar truk bersumbu tunggal/gan1, komposisi sumbu roda beda. Seperti pada gambar 2 lakang truk). Faktor daya (varian as/sumbu), truk derusak kendaraan atau vehicle ngan roda belakang bersumdamage factor (VDF) adalah bu tiga bisa memuat barang beban sumbu kendaraan 37-45 ton, truk bersumbu Gambar 1 dibagi dengan beban sumbu ganda (dobel) dapat meng-
Oleh Gatot Rusbintardjo
Gambar 2 angkut 24-34 ton, dan truk dengan roda belakang bersumbu tunggal hanya bisa membawa barang maksimal 16 ton. Adalah tidak benar pendapat yang menyatakan bila pemerintah membatasi muatan barang maka harga komoditas yang diangkut truk menjadi mahal karena biaya operasional truk tidak bisa dicukupi dari pendapatan (pembayaran ongkos angkut barang yang diterima pengusaha truk). Justru jika muatan tidak dibatasi (antara lain ada praktik pungli di jembatan timbang) maka jalan cepat rusak. Justru kerusakan jalan, apalagi bila rusak parah, dapat mengakibatkan tingginya biaya operasional truk dan berimbas mahalnya ongkos angkut. Kerusakan jalan pasti membuat waktu tempuh truk menjadi lebih lama dari biasanya, butuh lebih banyak solar, onderdil termasuk ban cepat aus, uang makan sopir/kernet harus ditambah, dan sebagainya. Lamanya distribusi barang pun pasti berpengaruh negatif pada sektor perekonomian dan sektor lainnya. (10) — Ir Gatot Rusbintardjo MREngSc PhD, dosen Fakultas Teknik Unissula Semarang, anggota Eastern Asia Society for Transportation Studies (EASTS)
Sinergitas Atasi Kelebihan Muatan PUNGUTAN liar (pungli) di jembatan timbang di Jateng tidak hanya terjadi akhir-akhir ini. Praktik itu sudah lama berlangsung dan seolah-olah baru muncul setelah pada Minggu, 27 April 2014 malam, Gubernur Ganjar Pranowo melakukan inspeksi mendadak di jembatan timbang Subah Kabupaten Batang. Supaya kemelut itu tuntas, sebaiknya jangan menimpakan permasalahan terkait kelebihan muatan, yang sebenarnya layak menjadi persoalan nasional, kepada Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika (Dishubkominfo) Urip Sihabudin. Siapa pun yang menjadi kepala dinas pasti menghadapi masalah yang sama. Jembatan timbang menjadi persoalan nasional terkait ekses berantai yang ditimbulkan. Tiap tahun pemerintah harus mengucurkan sekitar Rp 1,2 triliun APBN untuk memelihara jalan pantura Jawa. Belum lagi kerugian masyarakat terkait dengan banyaknya kecelakaan akibat kerusakan dan kepadatan jalan, ketersendatan perjalanan, atau peningkatan polusi udara. Pemanfaatan jalan raya, terutama pantura Jawa, untuk angkutan barang sudah berlebihan, tidak efisien. Secara teori, perjalanan angkutan barang menggunakan truk maksimal untuk jarak kurang dari 500 km. Jika lebih dari jarak itu, dipastikan barang yang diangkut melebihi batas tonase yang diizinkan. Bila tidak memuat berlebih, akan memengaruhi besaran harga satuan (unit cost) barang. Bila Ganjar mau serius, ia harus bisa mengundang gubernur se-Jawa dan Bali ditambah Menhub, Men PU, Mendagri, Menperind, dan Kapolri. Bahkan membawa persoalan itu ke tingkat wakil presiden, dan setelah itu merumuskan solusi dan kebijakan, tak perlu menunggu presiden baru terpilih. Tiap provinsi memiliki perda berkait pengendalian muatan angkutan barang dengan warna berbeda. Gubernur Jateng hendaknya mau mengevaluasi penerapan retribusi kelebihan muatan di jembatan timbang berdasar Perda Jateng Nomor 1 Tahun 2012 tentang Pengendalian Muatan Angkutan Barang. Pasalnya perda itu sejatinya melanggar UU Nomor 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Undang-undang itu tidak menyebutkan bahwa pendapatan atau retribusi daerah dapat dihimpun dari jembatan timbang. Masyarakat Jateng tahu target pendapatan dari penarikan retribusi di 16 jembatan timbang Rp 40 miliar per tahun. Menargetkan PAD dari
Oleh Djoko Setijawarno
Ketersediaan double track bisa menjadi momentum untuk mulai mengalihkan muatan truk ke kereta api (KA)
pengelolaan jembatan timbang merupakan perbuatan ilegal. Jembatan timbang bukan sumber dana PAD sehingga Pemprov harus mengembalikan ke fungsi semula untuk mengawasi muatan angkutan barang. Jalan Pemda Perda pengelolaan jembatan timbang di daerah juga bertentangan dengan UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Retribusi atas kelebihan muatan yang dipungut dari jembatan timbang di daerah tapi terletak di jalan nasional ditarik oleh pemda. Uang yang terkumpul bukan untuk memperbaiki kerusakan atau memelihara jalan nasional melainkan untuk memelihara jalan milik pemda.
Merujuk isi Pasal 169 dan 170 UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang LLAJ, sesungguhnya kewenangan pengelolaan jembatan timbang berada di pemerintah pusat melalui Kemenhub, bukan di daerah. Terlebih untuk jembatan timbang yang berada di jalan nasional. Ada baiknya Pemprov Jateng juga belajar dari Pemprov Jatim yang memberikan insentif Rp 5 juta/bulan bagi petugas jembatan timbang supaya mereka tidak tergoda untuk mengutip uang. Termasuk melengkapi fasiltas sehingga petugas bisa bekerja maksimal berdasarkan standar operasi pelaksanaan (SOP). Kerusakan jalan pantura juga tidak hanya disebabkan oleh muatan berlebih. Kerusakan dapat disebabkan oleh konstruksi yang tidak sesuai dengan pedoman atau spesifikasi teknis yang ditetapkan. Bisa juga tidak tersedianya saluran drainase yang memadai sehingga mengakibatkan genangan pada badan jalan ketika hujan turun. Menelisik lebih dalam, ternyata ada pelanggaran jam kerja petugas jembatan timbang mengingat mereka bekerja 12 jam tanpa istirahat, dan bertentangan dengan UU tentang Ketenagakerjaan. Ketersediaan double track, bisa menjadi momentum mengalihkan muatan truk ke kereta api (KA) kendati hal itu juga tidak mudah dan perlu sejumlah kebijakan dan fasilitas pendukung. Salah satunya, kebijakan pengelolaan jembatan timbang yang profesional dan modern. Perlu kerja sama antara pemerintah daerah dan pusat untuk mempercepat pengalihan angkutan barang jarak jauh dari transportasi jalan (truk) ke transportasi kereta api, dan Gubernur Ganjar Pranowo bisa berperan. (10) — Djoko Setijowarno, Kepala Lab Transportasi, dosen Prodi Teknik Sipil Unika Soegijapranata Semarang
Email Baru Berhubung email lama mengalami gangguan, kini kirimkan artikel wacana nasional (hal 6) ke:
[email protected]. dan:
[email protected]. Panjang maksimal 7.000 karakter with space, sertakan pasfoto pose santai. (Red)
Wakil Pemimpin Redaksi : Gunawan Permadi. Redaktur Senior: Sri Mulyadi, AZaini Bisri, Heryanto Bagas Pratomo. Redaktur Pelaksana : Ananto Pradono, Murdiyat Moko, Triyanto Triwikromo. Koordinator Liputan: Hartono, Edy Muspriyanto. Sekretaris Redaksi : Eko Hari Mudjiharto Staf Redaksi : Soesetyowati, Cocong Arief Priyono, Zaenal Abidin, Eko Riyono, Darjo Soyat , Ghufron Hasyim, Muhammad Ali, Bambang Tri Subeno, Simon Dodit, Budi Surono, Renny Martini, Diah Irawati, Agustadi,Gunarso, Ahmad Muhaimin, Bina Septriono, Nugroho Dwi Adiseno, Nasrudin, M.Asmu’i, Ali Arifin, Sri Syamsiyah LS, Gunawan Budi Susanto, Imam Nuryanto, Arwan Pursidi, Arie Widiarto, Zulkifli Masruch, Agus Fathudin Yusuf, Petrus Heru Subono, Tavif Rudiyanto, M Jokomono, Saroni Asikin, Purwoko Adi Seno, Karyadi, Arswinda Ayu Rusmaladewi, Maratun Nashihah, Mundaru Karya, Sarby SB Wietha, Mohamad Annas, Kunadi Ahmad, Ida Nursanti, Aris Mulyawan, Setyo Sri Mardiko, Budi Winarto, Sasi Pujiati, Hasan Hamid, Rony Yuwono, Sumaryono HS, M Norman Wijaya, Surya Yuli P, A Adib, Noviar Yudho P, Yunantyo Adi S, Fahmi Z Mardizansyah, Saptono Joko S, Dian Chandra TB, Roosalina, Dicky Priyanto, Hasan Fikri, Tri Budianto, Wahyu Wijayanto. Litbang :Djurianto Prabowo ( Kepala ),Dadang Aribowo. Pusat Data, Analisa dan Produksi: Dwi Ani Retnowulan (Kepala) Djito Patiatmodjo, Mohammad Saronji. Personalia: Sri Mulyadi (Kepala), Dyah Anggarini. RedakturArtistik:: Toto Tri Nugroho (Koordinator), Joko Sunarto, Djoko Susilo, Sigit Anugroho. Kepala Pracetak: Putut Wahyu Widodo. Reporter Biro Semarang : Edi Indarto ( Kepala), Widodo Prasetyo (wakil), Sutomo, Irawan Aryanto, Moh. Kundori, Adhitia Armitrianto, Rosyid Ridho, Yuniarto Hari Santosa, Maulana M Fahmi, Fani Ayudea, Hartatik, Leonardo Agung Budi Prasetya, Modesta Fiska Diana, Royce Wijaya Setya Putra. Biro Jakarta : Hartono Harimurti, ( Kepala), Wahyu Atmadji, Fauzan Djazadi, Budi Yuwono, Sumardi, Tresnawati, Budi Nugraha, RM Yunus Bina Santosa, Saktia Andri Susilo, Kartika Runiasari, Mahendra Bungalan Dharmabrata, Wisnu Wijarnako. Biro Surakarta : Budi Cahyono ( Kepala ), Won Poerwono, Subakti ASidik, Joko Dwi Hastanto, Bambang Purnomo, Anindito, Sri Wahyudi, Setyo Wiyono, Merawati Sunantri, Sri Hartanto, Wisnu Kisawa, Achmad Husain, Djoko Murdowo, Langgeng Widodo, Yusuf Gunawan, Evi Kusnindya, Budi Santoso, Irfan Salafudin, Heru Susilowibowo, Basuni Hariwoto, Khalid Yogi Putranto, Budi Santoso. Biro Banyumas : Sigit Oediarto (Kepala), Khoerudin Islam, Budi Hartono, Agus Sukaryanto, RPArief Nugroho, Agus Wahyudi, M Syarif SW, Mohammad Sobirin, Bahar Ibnu Hajar, Budi Setyawan. Biro Pantura :Trias Purwadi (Kepala), Wahidin Soedja, Saiful Bachri, Nuryanto Aji, Arif Suryoto, Riyono Toepra, Dwi Ariadi, M Achid Nugroho, Wawan Hudiyanto, Cessna Sari, Bayu Setiawan, Teguh Inpras Tribowo, Nur Khoerudin. Biro Muria : Muhammadun Sanomae (Kepala), Prayitno Alman Eko Darmo, DjamalAG, Urip Daryanto, Sukardi,Abdul Muiz,Anton Wahyu Hartono, MulyantoAri Wibowo, Ruli Aditio, Moch Noor Efendi. Biro Kedu/DIY: Komper Wardopo (Kepala), DoddyArdjono, Tuhu Prihantoro, Sudarman, Eko Priyono, Henry Sofyan, Nur Kholiq,Amelia Hapsari, Supriyanto, Sony Wibisono. Daerah Istimewa Yogyakarta: Sugiarto, Asril Sutan Marajo, Agung Priyo Wicaksono, Juili Nugroho. Bandung :Dwi Setiadi. Koresponden : Ainur Rohim (Surabaya). Alamat Redaksi : Jl Raya Kaligawe KM 5 Semarang 50118.Telepon : (024) 6580900 ( 3 saluran ), 6581925. Faks : (024) 6580605. Alamat Redaksi Kota : Jl Pandanaran No 30 Semarang 50241. Telepon : (024) 8412600. Manajer Iklan :Bambang Pulunggono. Manajer Pemasaran: Berkah Yuliarto, Manajer Markom: Yoyok Gumulyo. Manajer Riset dan Pengembangan : Adi Ekopriyono. Manajer TU :Amir AR. Manajer Keuangan : Dimas Satrio W. Manajer Pembukuan : Kemad Suyadi. Manajer Logistik/Umum : Adi P. Manajer HRD: Budi Susanto. Alamat Iklan/Sirkulasi/Tata Usaha:Jl Pandanaran No 30 Semarang 50241. Telepon: (024) 8412600. Faks : (024) 8411116, 8447858. ■HOT LINE 24 JAM024-8454333 ■REDAKSI:(024) 6580900 Faks (024) 6580605 ■EMAILREDAKSI: redaksi _
[email protected] Dicetak oleh PTMasscom Graphy, isi di luar tanggung jawab percetakan.
KAMIS, 8 MEI 2014
Pramuka Bidang Kesehatan Oleh Marni Zaman dulu, mendengar kata Pramuka yang terlintas dalam pikiran adalah tindakan semena-mena senior atau kakak pembina. Baris-berbaris, mencari jejak, berkegiatan di tengah hujan/panas dan suasana gelap, ditingkah bentakan senior membuat siswa apriori terhadap kegiatan pramuka. Sebagian berpendapat kegiatan itu lebih bersifat pemaksaan.
S
ekarang, kegiatan pramuka tak lagi seperti dulu. Gerakan Pramuka adalah gerakan modern yang lebih mengedepankan pembentukan karakter, tidak ada lagi perpeloncoan dan bentakan. Semua juga serbamodern, misal untuk penerangan sewaktu berkemah sudah menggunakan listrik dari genset, tidak seperti dulu memakai obor. Memasak pun boleh menggunakan kompor gas, tidak lagi harus menggunakan tungku dengan kayu atau arang sebagai bahan bakar. Mulai tahun 2014, Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah mewajibkan Dinas Kesehatan kabupaten/kota dan perguruan tinggi kesehatan di daerah untuk ikut aktif dalam Gerakan Pramuka. Konsekuensinya mereka harus membentuk gugus depan (gudep) pada pangkalan masing-masing perguruan tinggi kesehatan. Salah satu syarat pembentukan gudep adalah ada majelis pembimbing gugus depan (mabigus) dan pembina. Pembina pun harus lulus kursus mahir dasar (KMD) sehingga diharapkan bisa memajukan gudep pada pangkalan masing-masing. Adanya kewajiban mendirikan gugus depan sebenarnya membuat ’’galau’’ para mahasiswa dan dosen perguruan tinggi kesehatan di daerah mengingat baru tahun ini ’’dilibatkan’’ dalam
Gerakan Pramuka. Namun demi mewujudkan insan beriman, bertakwa, dan berkarakter, civitas akademica harus bangkit mendukung program tersebut. Dengan adanya gudep pada perguruan tinggi kesehatan diharapkan mahasiswa yang aktif dalam Gerakan Pramuka bisa membantu pembangunan di daerahnya, khususnya dalam bidang kesehatan. Mahasiswa yang masih dalam kelompok penegak/pandega bisa membantu program pemda dalam mewujudkan kesehatan masyarakat di wilayah itu. Banyak yang bisa dilakukan anggota pramuka dalam pengabdian kepada bangsa dan negara di wilayah masingmasing. Pengabdian itu antara lain memberikan penyuluhan kesehatan,
bersama-sama menjaga lingkungan supaya sehat, aman, dan nyaman, atau mencegah berjangkitnya penyakit dan sebagainya. Pengabdian Masyarakat Sebelum ada keharusan mengaktifkan Gerakan Pramuka pada perguruan tinggi kesehatan, sebenarnya civitas akademica yang bergerak dalam lingkup kesehatan sudah aktif melakukan pengabdian masyarakat. Kegiatan itu masuk kurikulum mata kuliah komunitas. Namun mata kuliah itu baru diberikan dalam semester V sehingga hanya mahasiswa tingkat III yang terlibat. Dengan ketentuan baru tersebut, mahasiswa perguruan tinggi kesehatan yang tergabung dalam golongan penegak/pandega sudah bisa dilibatkan dalam pengabdian masyarakat tanpa harus menunggu menginjak semester V. Gugus depan pada pangkalan perguruan tinggi bisa menjadi ajang berkarya mahasiswa yang tergabung dalam golongan penegak/pandega. Sejak semester I mereka bisa aktif dalam pengabdian masyarakat, mendukung program pemkab/pemkot. Ketangguhan imam dan takwa, serta pengetahuan iptek dalam Gerakan Pramuka dapat dibina dan dikembangkan melalui satuan khusus, yaitu satuan karya pramuka (saka). Dalam perguruan tinggi kesehatan, para penegak/pandega bisa menyalurkan bakat, minat, dan meningkatkan pengetahuan, keterampilan, serta pengalaman dalam bidang kesehatan melalui Saka Bakti Husada. Wadah itu bisa memotivasi para penegak dan pandega untuk berkarya nyata bagi warga di lingkungannya. Langkah Kementerian Kesehatan mengaktifkan Gerakan Pramuka pada pangkalan perguruan tinggi kesehatan di wilayah Jawa Tengah patut diapresiasi. Pasalnya, keaktifan pada Gerakan Pramuka secara tidak langsung dapat membentuk karakter unggul pada kalangan generasi muda. Salam Pramuka. (10) — Marni SKep Ns MKes, dosen Akper Giri Satria Husada Wonogiri
PLN Semarang Timur Payah Diketik 1,5 spasi maksimal satu folio, ditandatangani dan dilengkapi fotokopi identitas diri. Isi seluruhnya tanggung jawab penulis dan tidak melayani permintaan identitas yang dirahasiakan. Redaksi berhak melakukan editing. Kirimkan ke alamat:
[email protected]
Data Pribadi Disalahgunakan Berkait ”Surat Pembaca” edisi Rabu (7/5/14) dengan judul ”Penipuan Paket Pesta”, dengan ini saya: Dliaul NM, warga Jalan Jolotundo RT 3 RW 2 Sambirejo Kecamatan Gayamsari Semarang menyatakan tidak pernah mengirim ”Surat Pembaca”. Saya belum pernah berhubungan dengan Vina House dalam bentuk apa pun. Saya menduga ada pihak memakai/menggunakan data pribadi saya. Saya berharap pembaca lebih berhati-hati dan selektif memberikan data pribadi, termasuk fokokopi KTP/SIM supaya tidak dimanfaatkan untuk hal yang tidak semestinya. Dliaul NM * * *
Klarifikasi dari Vina House Menanggapi ”Surat Pembaca” edisi Rabu (7/5/15) berjudul ”Penipuan Paket Pesta” atas nama Sdr Bliaun NM, kami sudah meminta klarifikasi dari penulis. Ternyata dia merasa tidak mengirim surat pembaca. Dia yang baru lulus dari SMK hanya mengatakan pernah melamar pekerjaan dan menyertakan data pribadi. Kami pun tak pernah menerima order paket pernikahan atas nama dia, termasuk berkait menu ca jagung muda, kami tidak pernah menggunakan daging sebagai ”bahan hiasan”. Dalam standar operasional, kami memprioritaskan kepuasan konsumen sehingga karyawan kami minta untuk selalu bersikap sopan dan ramah kepada semua tamu. Demikian klarifikasi dari kami. Djoko Soedibyo HRD Vina House * * *
Laskar Merah Putih Berdasarkan SK Kepmenkumham No 5841 AH.01.04 Tahun 2013 tanggal 4 Oktober 2013 dan SK Kesbangpol dan Limas Provinsi Jawa Tengah No 220/2367, kami menerangkan bahwa organisasi kami, Laskar Merah Putih dipimpin ketua umum H Ade Erfil Manurung SH, dan Markas Daerah Jawa Tengah diketuai Cakra Buana DPh. Organisasi kami tidak ada hubungannya dengan Laskar Merah Putih Kabupaten Banyumas yang diberitakan pada harian ini edisi 6 Mei 2014. Nama Sdr Subekti Miting Nugroho, sebagaimana dalam berita tersebut, tidak ada dalam jajaran pengurus organisasi kami, baik pada tingkat Jateng maupun kabupaten/kota, termasuk di tingkat Kabupaten Banyumas. Demikian surat keterangan ini kami sampaikan dengan sebenarbenarnya. Terima kasih. Ketua Markas Daerah Laskar Merah Putih Provinsi Jawa Tengah Cakra Buana DPh * * *
Surat terbuka ini kami tujukan kepada Manajer PT PLN APJ Semarang Timur sehubungan pemadaman listrik yang bertubi-tubi di wilayah RTkami, yakni RT4 RW 6 Kelurahan Sambirejo Kecamatan Gayamsari Kota Semarang. Pemadaman listrik tidak hanya pagi, siang, sore, bahkan malam hari pada jam anak-anak sibuk belajar untuk menghadapi Ujian Nasional (UN) SMP. Seperti pemadaman listrik pada Rabu (7/5) malam mulai pukul 20.10 listrik di Jalan Medoho Barat I Kelurahan Sambirejo. Padahal saat itu banyak anak sedang belajar untuk menghadapi UN hari esoknya, Kamis (8/5) dengan mata pelajaran IPA. Pemadaman listrik di wilayah RT kami ini sangat mengganggu kenyamanan warga. Berkali-kali warga kami melapor by phone, bahkan mendatangi kantor PT PLN APJ Semarang Timur, namun hanya mendapat jawaban agar menunggu, petugas segera datang. Jawaban klasik, kami butuh kenyataan bukan janji. Kami tiap bulan membayar rekening listrik tanpa telat. Sebab jika terlambat, kena denda, bahkan aliran bisa diputus secara sepihak. Ini tidak adil. Mohon surat terbuka kami ini segera dijawab, kenapa pemadaman listrik berkali-kali dilakukan di wilayah RT kami? Jika masih terjadi lagi pemadaman pada hari-hari ke depan, kami bersepakat akan menggeruduk kantor PT PLN APJ Semarang Timur untuk menuntut hak kami sebagai pelanggan yang dirugikan. Terima kasih atas perhatiannya. dr Sigit Armunanto MKes Ketua RT 4 RW 6 Kelurahan Sambirejo Gayamsari-Semarang * * *
Sederhana Pada acara di TVone dihadirkan Bapak Artijo Alkostar, Hakim Agung kita. Beliau hidup sederhana dan tegas. Tidak sembarang orang dapat menemuinya. Juga tekun dalam profesinya. Itulah salah satu contoh bagi generasi muda kita, sederhana dan jujur. Dra Titi Supratignyo, MEd Jl Stonen 5 Semarang ***
Mencari Alumni FU UIN Sunan Kalijaga Tanggal 14-15 Juni 2014 mendatang alumni Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta akan mengadakan reuni tiga angkatan, yakni angkatan 1970, 1971 dan 1972. Untuk menyukseskan acara tersebut saya dan kawan-kawan alumni angkatan 1972 berusaha mencari alamat dan nomor HP angkatan 1972, agar dapat merajut kembali persahabatan yang sempat terputus dan diharapkan dapat pula ikut reuni yang sudah direncanakan. Untuk itu kepada kawan-kawan alumni 1972 kami mohon dapat memberikan nomor telepon dan aiamat lengkap kepada kami. Rasmi Sattar 085347607798, Siti
Kewirausahaan untuk Perubahan Oleh M Dalhar rtikel Eko Setyowati R berjudul ’’Harapan dari Gerakan Solusi’’ (SM, 26/4/14) menarik untuk ditanggapi mengingat tiap tahun jumlah lulusan perguruan tinggi akan terus bertambah. Tanpa dibarengi persiapan matang, para lulusan bisa jadi menambah permasalahan di Indonesia, termasuk di Jawa Tengah. Berbagai persiapan, seperti keahlian atau keterampilan, dapat diberikan kepada mahasiswa. Kewirausahaan bisa menjadi alternatif untuk mengatasi permasalahan besar yang dihadapi lulusan perguruan tinggi, yakni pengangguran. Dengan berwirausaha, selain mendapatkan pemasukan juga menciptakan lapangan pekerjaan bagi orang lain. Andai sebagian kecil saja lulusan kampus melirik bidang ini, akan ada banyak anggota masyarakat bisa mendapatkan pekerjaan. Tentu ini menjadi kebanggaan tersendiri. Tapi memulai usaha bukanlah perkara mudah. Berbagai ikhtiar sudah dilakukan kampus untuk menumbuhkan semangat berwirausaha, hanya hasilnya belum maksimal. Misalnya mata kuliah kewirausahaan yang menjadi perkuliahan wajib. Keberadaan mata kuliah ini belum sepenuhnya manjur. Kewirausahaan masih sekadar dimaknai oleh sebagian mahasiswa untuk mendapatkan nilai, sebagaimana mata kuliah lainnya. Tidak hanya itu. Progam kreativitas mahasiswa (PKM) tentang kewirausahaan yang rutin digelar tiap tahun juga belum mampu menjadikan kewirausahaan dilirik. Yang terjadi, setelah progam didanai, laporan dibuat, maka sisa dana yang ada dipakai mencukupi kebutuhan sehari-hari. Alhasil, usaha yang pernah dijalankan mangkrak. Penulis mengamati yang ditawarkan oleh kampus masih sebatas program, untuk dilaksanakan dan dilaporkan. Indikator keberlanjutan usaha masih lemah. Kondisi ini bisa berubah bila dibarengi pembekalan tentang arti kewirausahaan. Menjadi wirausaha bukan sekadar untung rugi melainkan juga bentuk tanggung jawab moral mahasiswa dan sarjana sebagai agen perubahan. Peran Strategis Untuk menjadi negara mandiri, idealnya dibutuhkan 2 persen pengusaha dari total penduduk. Tetapi di Indonesia jumlah tersebut baru mencapai 0,8 persen. Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) mempunyai peran strategis sekaligus tanggung jawab untuk merealisasikan hal itu. Mewujudkan hal tersebut tentu bukan perkara mudah. Kerja sama dengan kampus perlu dilakukan agar target yang ingin dicapai terealisasi. Terlebih lagi Hipmi belum sepenuhnya dikenal di kampus. Penulis pun mengenal Hipmi Solo sebagai organisasi yang hanya milik orang-orang yang sudah sukses memiliki usaha. Akibatnya mahasiswa pun pekewuh, ada perasaan kurang percaya diri untuk bergabung dengan Hipmi.
A
Shoimah 081802741989, Fauziah Muhammad 08161167740, Nafilah 081327022048 dan Chuwaidi 081348833297. Umar Santoso 085642314208, Marlis Alamsyah 08127500949, Yusuf Otoluwa 081394185566, Miyatun Bisri 08112500916, Shobirin 081328633001, Mudjirun 08122778373, dan Jamilah 0811735171. Rasmi Sattar Jl Dr Wahidin S Komp Sepakat Damai B-16 Sungai Jawi, Pontianak, Kalbar * * *
Merebaknya Politik Uang Kita harus sabar dan tidak usah kaget ketika TV manayangkan kekacauan dan demontrasi setiap hari, sebagai akibat dari ketidakpuasan masyarakat terhadap kebijakan pemerintah dan merebaknya politik uang, dan cara-cara tidak sehat dalam memilih caleg, pejabat, atau pemimpin. Itu adalah risiko dalam proses awal suatu negara, yang baru menerapkan sistem demokrasi. Awal demokrasi memang ada kecenderuangan seperti itu, yaitu melakukan praktik-praktik kotor dalam meraih jabatan dan kursi kekuasaan. Ke depan, hukum harus benar-benar ditegakkan. KPU sebagai penyelenggara pemilu dan bawaslu sebagai pengawasnya, harus benarbenar ada tindakan, memperketat regulasi untuk mempersempit ruang gerak dan celah-celah para caleg dan pemimpin bangsa yang lain dalam praktik kotor itu. Tindakan itu tak mendidik masyarakat dalam berpolitik, seperti budaya transaksional kecurangan di TPS, intimidasi, tekanan dalam pileg, proses meraih jabatan dan kursi kekuasaan. Atas semua itu harus ada hukuman yang tegas. Kalau bawaslu mandul dan tidak bertaring, tentu akan semakin menghambat pendidikan politik pada masyarakat, sehingga akan sulit terwujud demokrasi Pancasila yang sehat, jurdil, dan bermartabat. Apabila politik uang tidak segera dibendung, yang selalu menang dalam kompetisi itu adalah kelompok kapitalis (yang bermodal besar) dan bisa bertransaksi untuk membeli suara dalam meraih kursi kekuasaan. Sebaliknya kader-kader pemimpin bangsa dari parpol yang baik, jujur, dan punya integritas moral yang baik tapi miskin, tidak punya uang untuk bertransaksi membeli suara, akan selalu tersingkir dan termarginalkan Kita memang belum lama dalam proses belajar menerapkan sistem politik menuju demokrasi Pancasila yang sebenarnya, yaitu baru 15 tahun, atau tahun 1998 penataan demokrasi baru dimulai. Kalau kita belajar sejarah demokratisasi Amerika, kita pasti akan mengetahui bahwa Amerika sukses menata negaranya dengan sistem demokrasi dan masyarakatnya menjadi dewasa, butuh waktu lama, yaitu 200 tahun atau 6 generasi ditambah 20 tahun. Untuk memperbaiki Indonesia dengan menerapkan sistem demokrasi, prediksi Prof Dr Nur Cholis Madjid (Cak Nur) dan Gus Dur, rnembutuhkan waktu minimal 2 generasi atau 60 tahun. Jadi kita jangan heran kalau Gus Dur selalu mengatakan ”gitu aja kok repot”. Artinya, kita santai saja tetapi serius dalam memperjuangkan kepentingan rakyat. Diartikan juga, tegakkan aturan main dalam berbangsa dan bernegara, jauhkan politik uang. Kalau ini terus berlangsung di setiap pemilu, baik pilkades, pilkada, pilgub, pileg, maupun pilpres,
Apalagi usaha yang dijalankan mahasiswa masih tahap rintisan. Sayang bila modal besar yang dikeluarkan oleh pemerintah melalui kampus untuk membentuk jiwa wirausaha hanya dibiarkan begitu saja. Progam dijalankan terkesan hanya formalitas. Ini menjadi tantangan sekaligus peluang bagi Hipmi untuk memberdayakan mahasiswa agar memainkan peran strategisnya sebagai agen perubahan. Selama menjalankan usaha minuman di kampus, penulis belum pernah mengikuti lokakarya atau pelatihan yang diselenggarakan Hipmi di kampus. Tugas besar Hipmi ke depan adalah melebarkan sayap sampai ke kampus, khususnya Jawa Tengah. Ke depan, nilai-nilai kewirausahaan perlu ditanamkan lebih masif lagi pada diri mahasiswa dan didorong untuk dapat
Hipmi seyogianya memberdayakan mahasiswa supaya memainkan peran strategisnya sebagai agen perubahan
merealisasikan dalam kehidupan nyata. Hipmi bersama perguruan tinggi diharapkan senantiasa mendukung penuh jiwa kreatif mahasiswa. Kita membayangkan Indonesia, atau Jateng, ke depan memilki kemandirian ekonomi. Impian ini sangat mungkin terwujud manakala mahasiswa setelah lulus mau kembali ke daerah masing-masing untuk menciptakan lapangan kerja dan memberdayakan masyarakat. Sekecil apa pun, ketika mampu memberikan kontribusi kepada masyarakat, itulah agen perubahan. (10) — M Dalhar SS, alumnus Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, pengusaha minuman di kampus
Email Baru Berhubung e-mail lama mengalami gangguan, kini kirimkan artikel wacana lokal (hal 7) ke:
[email protected]. dan:
[email protected]. Panjang maksimal 6.000 karakter with space, sertakan pasfoto pose santai. (Red)
maka setelah kursi empuk mereka dapatkan, memunculkan kecenderungan ”balik modal” sehingga mereka cenderung korup dan kebijakan-kebijakanya pun tidak populis, tidak maksimal atau mengacu pada kepentingan masyarakat yang sejahtera dan negara yang sejahtera secara menyeiuruh di semua elemen dan komponen bangsa. Ke depan kita tidak usah mengamuk dan brutal yang tentunya akan kontra produktif, tidak menghasilkan sesuatu yang positif, tetapi justru rnerugikan kita sebagai anggota masyarakat, terutama yang di wilayah akar rumput, karena perubahan yang sebenarnya akan terwujud minimal 2 generasi atau 60 tahun, bahkan 90 tahun. Yang terpenting kita harus mulai, bawaslu harus tegas dan menegakkan aturan pengawasan dan independen, sehingga masyarakat juga terdidik untuk bepolitik dengan caracara yang sehat dan cerdas. Karena lamanya demokrasi itu, Cak Nur secara simpel menyebut dengan istilah merespon atau menanggapi waktu. Maksudnya kita harus ekstra sabar menunggu waktu 30, 60 atau bahkan 90 tahun (1,2,3 generasi). Jangan langsung ingin cepat melihat hasilnya. Generasi baru yang akan datang tentu tidak akan jauh dari apa yang kita tanam, dan kita ajarkan sekarang, termasuk perawatannya atau pola-pola dalarn mempersiapkan generasi itu. Terutama penerapan kurikulum baru yang berorientasi masa depan dan mengacu pada peningkatan kualitas menuju terbentuknya kedewasaan IQ, EQ, SQ secara integratif. Statemen “gitu aja kok repot” ala Gus Dur ala Cak Nur itu menunjukan kegeniusan para guru bangsa itu dalam menatap dan memotret perubahan arah politik di Indonesia yang memang membutuhkan waktu lama. Kok lama sekali? Kita harus tahu bahwa membangun manusia berbeda dari membuat sebuah gedung. Kalau uangnya banyak, membangun sebuah gedung setahun sudah sangat megah, tetapi membangun manusia atau satu generasi manusia minimal butuh waktu 30 tahun, 2 generasi 60 tahun dan 3 generasi 90 tahun. Kalau kita pernah nonton film koboi, seperti itulah gambaran masa lalu Amerika, sering terjadi konflik horizontal, kekacauan, kekisruhan, dan perang antarsuku. Indonesia sejak dulu (orla dan orba) sudah menerapkan sistem demokrasi, tapi demokrasi top down, semua ditentukan dari atas atau perintah. Baru setelah reformasi demokrasi yang sebenarnya dimulai, pelopornya antara lain Sri Bintang Pamungkas, Amin Rais, Gus Dur, Nur Cholis Madjid, dan tokoh-tokoh nasional yang lain. Sekarang warna negara ditentukan dari bawah atau rakyat (buttom up) lewat voting atau pemilihan langsung dengan cara mencontreng, mencoblos. Juga perlu kita ketahui bahwa untuk tegaknya sebuah negara demokrasi ada 4 pilar (tiang penyangga) yang harus kuat, yaitu SDM dan ekonomi yang bagus, masyarakat sejahtera. Penegakan hukum dengan prinsip semua orang dipandang sama di muka hukum. Pers harus menggunakan fungsi kontrolnya dengan baik, independen (tidak memihak kepentingan tertentu) dan bertanggung jawab. Selama 4 pilar tersebut belum baik, maka kekacauan dan demonstrasi yang cenderung agitatif dan anarkhis masih sulit untuk dihindari dan akan terus mewarnai dinamika kehidupan masyarakat Indonesia. Drs Muhammad Saifuddin Pelaksana KUAWonotunggal Kemenag Kabupaten Batang * * *
KAMIS, 8 MEI 2014
Nigeria Tawarkan Rp 3,5 M untuk Info Penculikan Anak
SM/rtr
BAHAS UKRAINA: Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan) bertemu Presiden sekaligus Menlu Swiss, Didier Burkhalter, di Kremlin, Moskwa, Rabu kemarin. Putin menyatakan siap mendiskusikan jalan keluar krisis di Ukraina. (38)
Putin Minta Referendum Ditunda DONETSK - Presiden Rusia Vladimir Putin meminta kelompok separatis pro-Rusia di Ukraina untuk menunda referendum pemisahan diri, Rabu kemarin, lima hari sebelum referendum itu dilaksanakan. Ini merupakan sinyalemen pertama yang dikeluarkan Putin untuk tidak mendukung referendum yang direncanakan oleh kelompok pemberontak pro-Rusia untuk mendapatkan kemerdekaan atas dua provinsi di Ukraina. Dalam terobosan baru untuk mengurai benang kusut krisis terburuk antara Barat dan Timur sejak Perang Dingin tersebut, Putin juga mengumumkan akan menarik pasukan dari perbatasan Ukraina.
Moskwa telah menempatkan puluhan ribu personel militer di tapal batas dan menyatakan berhak untuk menginvasi Ukraina jika para warga etnik Rusia di wilayah itu terancam. "Kami meminta para utusan dari Ukraina di wilayah tenggara, para pendukung federalisasi Ukraina, untuk menunda referendum yang dijadwalkan pada 11 Mei mendatang," tegas Putin. Menuju Dialog Dia menyatakan, langkah tersebut bisa menciptakan kondisi menuju dialog antara pemerintah Ukraina di Kiev dan kelompok separatis. Sebagian dari kelompok itu menginginkan daerah otonomi yang lebih luas sementara lainnya menuntut pendirian negara merdeka terlepas dari Ukraina. "Kami sering diberi tahu bahwa pasukan kami di perbatasan Ukraina menjadi persoalan. Kami telah menarik mereka. Hari ini, mereka sudah tidak ada lagi di perbatasan. Mereka kini berada di lokasi-lokasi tempat mereka melakukan tugas reguler sebelumnya," papar Putin.
Minum Oplosan, 63 Orang Tewas NAIROBI - Setidaknya 63 orang telah tewas di Kenya dalam sepekan terakhir setelah mengkonsumsi minuman alkohol oplosan. Puluhan orang lainnya dirawat ke rumah sakit dalam insiden tersebut. "Sejauh ini, kami mendapatkan 63 orang tewas," tutur juru bicara kepolisian Masood Mwinyi, Rabu kemarin. Pihak kepolisian kini sedang melakukan penyelidikan mengenai asal-muasal minuman beracun tersebut. "Apa yang kami coba selidiki adalah asal minuman tersebut. Penyelidikan sedang berlangsung dan sampel-sampel akan diambil untuk memastikan dari mana dan bagaimana minuman itu disajikan," ungkap Zipporah Mboroki, juru bicara kepolisian lainnya. Kasus-kasus tersebut terjadi di sejumlah kota di Kenya. Kota-kota yang memiliki paling banyak korban minuman oplosan tersebut berada dekat dengan Ibu Kota Nairobi dan wilayah lainnya di Kenya. Dalam beberapa kasus, minuman alkohol tersebut dibeli dari bar-bar resmi. Sementara dalam kasus-kasus lainnya, minuman semacam itu dijual di jalanan di kawasan perkampungan miskin. (dtc-38)
Dia menyampaikan hal itu di Moskwa setelah bertemu dengan Ketua Organisasi Keamanan dan Kerja Sama di Eropa (OSCE), Didier Burkhalter, yang juga menjabat sebagai Presiden dan Menlu Swiss. Burkhalter menegaskan, OSCE akan segera mengusulkan "peta jalan" untuk meredam krisis di Ukraina. Seorang pemimpin kelompok separatis mengatakan, mereka akan mempertimbangkan atau membahas seruan Putin untuk menunda referendum dalam pertemuan Dewan Rakyat pada Kamis (8/5) ini. "Kami sangat menghormati Presiden Putin. Jika dia menilai hal itu perlu, maka kami tentu akan mendiskusikannya," ujar Denis Pushilin di Donetsk, kota berpenduduk 1 juta jiwa yang diproklamasikan secara sepihak sebagai ibu kota "Republik Rakyat Donetsk" merdeka. Pemerintah Ukraina dan sekutu Barat mendesak pembatalan referendum karena dikhawatirkan bisa mengulangi kasus aneksasi Rusia atas Crimea pada Maret lalu dalam skala yang lebih besar. (rtr-sep-38)
BEVERLYHILLS- Bintang-bintang Hollywood memboikot beberapa hotel paling populer di kawasan elite di Beverly Hills tersebut untuk memprotes penerapan hukum pidana syariah oleh pemerintah Brunei Darussalam. Komedian Jay Leno, Ellen DeGeneres, dan pengusaha Richard Branson termasuk dalam kelompok pesohor yang menyuarakan dukungan terhadap aksi boikot terhadap Beverly Hills Hotel dan sejumlah hotel lain
yang dimiliki oleh Brunei. Dewan Kota Beverly Hills akan melakukan pemungutan suara untuk melahirkan resolusi guna mengecam hukum tersebut. Sultan Brunei Hassanal Bolkiah mengumumkan penerapan hukum syariah tersebut pekan lalu setelah sempat menundanya beberapa bulan. Beverly Hills Hotel sangat lekat dengan kultur Hollywood sehingga sulit membayangkan hotel itu tanpa kehadiran para bintang. Bar hotel itu, Polo Lo-
Ratusan Hiu Dibantai di Australia CANBERRA - Lebih dari 170 hiu ditangkap setelah kebijakan pembantaian hiu yang kontroversial diberlakukan di Australia Barat, baru-baru ini. Drum dipasang di sepanjang pantai Australia Barat sebagai bagian dari uji coba antara bulan Januari dan April. Lima puluh ekor hiu berukuran paling besar dibunuh. Aparat mengatakan pembantaian itu harus dilakukan setelah enam orang tewas dalam serangan ikan predaror tersebut. Tidak ada hiu putih besar, yang diduga menyerang dan membunuh manusia selama ini, berhasil ditangkap dalam operasi tersebut. Pemerintah Australia mengatakan, pembantaian itu berhasil mengembalikan keberanian warga untuk mengunjungi pantai. Negara itu juga berencana melanjutkan program itu untuk tiga tahun berikutnya. "Saya pikir strategi ini berjalan dengan baik dan pada dasarnya bertujuan untuk melindungi orang yang berenang di lokasi-lokasi populer," kata Menteri Perikanan Australia Barat Ken Baston. Para aktivis lingkungan menolak kebijakan tersebut karena menilai pembantaian hiu bukan solusi dan hanya akan merusak ekosistem laut yang rentan. (viva-38)
SM/rtr
PROTES HUKUM SYARIAH: Komedian Jay Leno (tengah) ikut dalam aksi protes di depan Hotel Beverly Hills untuk menentang penerapan hukum syariah di Brunei Darussalam. (38)
culikan itu sebagai situasi yang menyedihkan dan keterlaluan. Bahkan Washington telah mengerahkan tim pakar militer dan kepolisian ke Nigeria untuk membantu menemukan anak-anak tersebut. Penculikan dan serangan-serangan lain yang dilakukan Boko Haram telah menghantui pelaksanaan Forum Ekonomi Dunia di Nigeria yang dijadwalkan akan dibuka Rabu (7/5) malam waku setempat. Para pejabat berharap penyelenggaraan forum itu bisa menarik perhatian dunia terhadap potensi negara ekonomi terbesar di Afrika tersebut dan menjadikannya sebagai tujuan investasi dunia. Penculikan bulan lalu terjadi pada saat sebuah bom meledak. Boko Haram mengklaim bertanggung jawab atas serangan yang menewaskan 75 orang tersebut di pinggiran Abuja, Ibu Kota Nigeria. Serangan itu merupakan serangan pertama terhadap Ibu Kota dalam dua tahun terakhir. Serangan bom lainnya di daerah yang sama menewaskan 19 orang pada pekan lalu. Presiden Nigeria Goodluck Jonathan menyambut baik tawaran AS yang akan mengirim tim khusus untuk mendukung pencarian para siswi yang diculik. Obama mengatakan, aksi penculikan itu seharusnya bisa menggugah atau memobilisasi seluruh masyarakat dunia untuk melakukan sesuatu untuk melawan organisasi berbahaya tersebut. (rtr-sep-38)
SM/rtr
DEMO KASUS PENCULIKAN: Para pengunjuk rasa menggelar aksi di Kedubes Nigeria di Washington. Mereka meminta penculikan ratusan siswi oleh Boko Haram segera diselesaikan. (38)
Ribuan Orang Mulai Dievakuasi dari Homs
Bintang Hollywood Boikot Hotel-Hotel Milik Brunei
Usulan Eropa untuk Kotak Hitam KOLN - Badan Keselamatan Penerbangan Eropa (EASA) yang berbasis di Koln, Jerman, mengumumkan usulan baru untuk membuat kotak hitam pesawat yang hilang lebih mudah ditemukan. Salah satunya adalah menambah periode transmisi dalam peralatan pelacak bawah laut yang dilekatkan di mesin pencatat informasi penerbangan itu dari 30 hari menjadi 90 hari. Usulan baru itu disampaikan sebagai tanggapan atas hilangnya pesawat Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH370 pada 8 Maret lalu, yang hingga saat ini masih belum ditemukan. "Penerbangan Malaysia Airlines MH370 yang tragis memperlihatkan keselamatan tidak bisa dianggap enteng. Usulan ini diharapkan bisa meningkatkan keselamatan dengan memberi bantuan pengungkapan informasi oleh pihak penyidik," ujar Direktur EASA, Patrick Ky, dalam pernyataan yang disampaikan Selasa (6/5). EASA juga mengusulkan agar pesawat besar yang terbang di atas laut dilengkapi dengan frekuensi "ping" yang baru sehingga lebih mudah untuk menemukannya di dalam air. Sementara waktu minimal untuk merekam percakapan di dalam ruang kendali pesawat ditambah dari dua jam menjadi 20 jam. (viva-38)
ABUJA - Kepolisian Nigeria menawarkan hadiah 50 juta naira atau sekitar Rp 3,5 miliar bagi siapa saja yang bisa memberikan informasi akurat sehingga bisa menyelamatkan lebih dari 200 siswi yang diculik kelompok militan Boko Haram. Korban penculikan massal oleh Boko Haram terus bertambah sejak bulan lalu. Setelah Minggu lalu delapan siswi diculik, Rabu kemarin dilaporkan ada tiga siswa lagi yang mengalami nasib serupa. Warga setempat menuturkan, delapan anak perempuan telah diculik sekelompok pria bersenjata yang menyerbu desa Warabe di wilayah Gwoza, Negara Bagian Borno pada Minggu lalu. Pejabat Gwoza, Hamba Tada, mengatakan para penculik kembali membawa pergi tiga gadis lainnya dari desa sekitar. "Setelah meninggalkan Warabe, para pria bersenjata menyerbu desa Wala, yang jaraknya lima kilometer dan menculik tiga anak perempuan lagi," ujar Tada, kemarin. Sebelumnya, pemimpin Boko Haram Abubakar Shekau menyatakan kelompoknya menculik lebih dari 200 pelajar putri dari Kota Chibok pada 14 April lalu. Dia pun mengancam akan menjual mereka sebagai budak. Dunia Prihatin Kasus penculikan massal tersebut mengundang keprihatinan dunia, termasuk Presiden AS Barack Obama. Dia menyebut pen-
unge, adalah salah satu tempat terbaik di kota itu untuk melihat para pesohor. Sejarah Panjang Hotel berwarna merah muda itu dibuka pada 1912 dan memiliki sejarah panjang. Elizabeth Taylor tinggal di sana saat masih anak-anak dan di usia dewasa bersama Richard Burton. Sedangkan penerbang Howard Hughes juga pernah menetap di sana selama 30 tahun. Motion Picture & Television Fund dan International Women Media Foundation menyatakan, mereka berencana mencari tempat lain untuk mengadakan acara-acara mewah mereka. Kini, pertanyaannya apakah para pesohor yang menjadi klien setia hotel itu juga akan hengkang. Pendiri Virgin Group Richard Branson akhir pekan lalu menulis di Twitter bahwa pegawai dan keluarganya tidak akan tinggal di jaringan hotel mewah itu lagi hingga Sultan Brunei "mematuhi hak asasi manusia". Brunei Darussalam, negara kecil berpenduduk 400.000 jiwa, menjadi negaraAsia Timur pertama yang mengadopsi hukum syariah Islam setelah memberlakukan hukum tersebut pekan lalu. Para pelanggar seperti pelaku sodomi, zina, dan perkosaan bisa dikenai hukuman mati, termasuk hukum rajam. (rtr,bbc-sep-38)
HOMS - Upaya untuk mengevakuasi dua ribu pejuang dan warga sipil dari Kota Homs yang menjadi kubu pertahanan kelompok pemberontak Suriah telah dimulai, rabu kemarin. Operasi itu dilakukan setelah kesepakatan dicapai oleh kelompok pemberontak dan rezim Presiden Bashar al-Assad. "Untuk tahap pertama, tiga bus telah berangkat membawa total 120 orang, campuran dari warga sipil dan para pejuang yang terluka maupun yang tidak terluka," jelas perunding dari kelompok pemberontak, Abul Hareth al-Khalidi, kemarin. Sebuah video yang diungggah secara online oleh aktivis oposisi Suriah menunjukkan sekelompok pejuang dengan wajah ditutupi kain putih atau hitam, berjalan dalam antrian untuk masuk ke dalam sejumlah bus berwarna hijau. Mereka membawa tas ransel dan senjata ringan ketika memasuki bus yang akan membawa mereka keluar dari Homs yang telah dikepung militer Suriah selama dua tahun terakhir. Kesepakatan Sekitar satu jam setelah operasi dimulai, Abul Hareth menuturkan, bus pertama telah tiba di wilayah utara. Warga sipil dan juga para pemberontak yang dievakuasi tersebut dibawa ke Kota Dar al-Kebira yang juga dikuasai kelompok pemberontak, yang berjarak sekitar 20 kilometer dari Homs. Operasi evakuasi para pejuang pemberontak dari Homs tersebut merupakan bagian dari kesepakatan yang juga mengizinkan mereka untuk membawa senjata ringan. Kesepakatan antara rezim Suriah dengan kelompok pemberontak telah tercapai sebagai pertukaran atas pembebasan sejumlah sandera oleh pejuang oposisi di Aleppo. Sesuai kesepakatan tersebut, para pejuang juga diperbolehkan mengirim bantuan ke Nubol dan Zahraa yang juga diduduki pemberontak. Namun tidak diketahui pasti apakah bantuan sudah mulai memasuki dua kota tersebut. Begitu operasi evakuasi di Homs selesai dilakukan, wilayah tersebut akan diserahkan kembali kepada pemerintah Suriah. Pasukan pemerintah kemudian akan membersihkan ranjau dan peledak yang tersisa. (rtr-sep-38)
Monica Lewinsky Merasa Dimanfaatkan Clinton ● Bicara setelah Lama Bungkam MANTAN karyawati magang Gedung Putih yang hubungan gelapnya dengan Bill Clinton berujung pada sidang pemakzulan sang presiden di Senat AS pada 1998, akhirnya berbicara setelah sekian lama bungkam. Kepada majalah Vanity Fair, Monica Lewinsky (40) mengaku bahwa dia sangat menyesali hubungan tersebut. "Presiden telah memanfaatkannya, walaupun hubungan saya dengan presiden tanpa paksaan," ungkapnya. Pada 1998, Partai Republik gagal menjungkalkan Bill Clinton dari kursi presiden dengan tuduhan sang presiden telah berbohong tentang perselingkuhannya dengan Monica Lewinsky. Tapi dengan majunya istri Clin-
ton, Hillary, ke pencalonan presiden 2016, isu Lewinsky tersebut muncul kembali di dalam wacana politik Amerika Serikat, karena Partai Republik sepertinya ingin menjatuhkan kampanye Hillary. Dipermalukan Dalam kutipan artikel yang dirilis oleh majalah Vanity Fair, Lewinsky berharap bisa menceritakan kisah dari versinya sendiri. Dia juga berharap eksistensinya masih diakui setelah sekian lama namanya dipermalukan dalam dinamika budaya pop dan media. "Saya sendiri sangat menyesali apa yang terjadi antara aku dan Presiden Clinton. Saya ingin katakan sekali lagi bahwa saya sangat menyesal dengan apa yang terjadi," tulisnya dalam artikel itu.
Lewinsky menambahkan, dia mengalami pelecehan dan penghinaan setelah skandal itu bocor ke publik pada 1998 dan dibuat seperti "kambing hitam" untuk melindungi sang presiden. "Pemerintahan Clinton dan media memberikan label buruk kepada saya dan label itu terus melekat karena sengaja diletakkan oleh kekuasaan untuk melindungi presiden." Setelah meninggalkan Gedung Putih, Lewinsky sempat bekerja sebagai desainer tas dan menjadi pembawa acara sebuah acara kencan di sebuah televisi AS. Dia kemudian pindah ke London untuk meraih gelar sarjananya tetapi mengalami kesulitan mendapatkan pekerjaan di AS karena reputasi masa lalunya. (38)
SM/nydn
MAGANG DI GEDUNG PUTIH: Monica Lewinsky berfoto bersama Bill Clinton. Saat itu Monica masih menjadi karyawati magang di Gedung Putih. (38)
KAMIS, 8 MEI 2014
PDIH Undip Padukan Pendekatan SEMARANG Program Doktor Ilmu Hukum (PDIH) Undip memberikan ruang kepada mahasiswanya untuk mendalami kajian ilmu hukum melalui pendekatan normatif, empirik, ataupun perpaduan keduanya. Hal itu dipandang memiliki kemanfaatan menyusun peraturan hukum yang mampu mewujudkan keadilan substansial SM/dok (substantial justice). Adji Samekto ”Namun demi mencapai itu dibutuhkan pendalaman ilmu hukum secara teoretik, filsafat, ataupun jabarannya dalam berbagai peraturan. Selebihnya, juga tidak boleh mengabaikan kajian hukum empirik atau pelaksanaannya di masyarakat,” tutur Ketua PDIH Undip Prof Dr FX Adji Samekto kepada Suara Merdeka, kemarin. Hal tersebut dilakukan dalam kerangka memberikan pemahaman sistem perkuliahan S-3 Hukum Undip. Perkuliahan diletakkan atas dasar kemanfaatan ilmu di masyarakat. Mengantongi akreditasi A dari Ditjen Dikti Kemdikbud, PDIH menjadi jujukan mahasiswa S-3 dari berbagai kota di Indonesia. Menurutnya, hukum bukan menjadi satu-satunya penentu kehidupan. Sebab, pranata tersebut bisa jadi dipengaruhi faktor lain, dari ekonomi, politik, budaya, sosial hingga agama. ”Karena itu, kami sampai pada kesimpulan, Program S-3 Ilmu Hukum Undip memperkenalkan metode yang memadukan antara pendekatan normatif dan empirik. Pendekatan ini dikenal dengan istilah sosio legal (socio-legal aproach),” tutur penulis buku Negara dalam Tata Tertib Hukum Internasional itu. Mahasiswa Korea Namun walau pendekatan itu mewarnai pendidikan di dalamnya, tidak berarti kajian-kajian doktrinal ataupun ilmu hukum yang mendasar ditinggalkan. Kajian doktrinal dengan landasan filsafat dan teori hukum yang mendalam sesungguhnya menjadi kajian menarik bagi ilmuwan hukum. ”Bahkan di Program S-3 Ilmu Hukum Undip ada mahasiswa Korea, Soo Wongkim, yang sedang menulis disertasi mendasari kajian filsafat hukum untuk membahas silogisme,” tutur guru besar kelahiran Yogyakarta, 1962 itu. Untuk memenuhi kualitas lulusan, mahasiswa diharuskan aktif mengikuti kuliah dan diskusi. Proses belajar mengajar penting dalam rangka pencarian kebenaran. Semua itu demi membangun masa depan hukum Indonesia. PDIH juga memfasilitasi perkuliahan dengan dosen-dosen bereputasi nasional, bahkan internasional. Nama Prof Dr Mahfud MD (mantan ketua MK), Prof Dr Muladi (mantan Menkumham dan Gubernur Lemhanas), Prof Dr Arief Hidayat (wakil ketua MK), Prof Dr Hikmahanto Juwana, Prof Dr B Arief Sidharta dan lainnya juga menjadi dosen yang mengembangkan PDIH Undip. (H41-60)
LJUN SMP Mulai Dipindai SEMARANG-Dinas Pendikan Provinsi Jateng mulai melaksanakan pemindaian lembar jawab ujian nasional (LJUN) untuk SMP/sederajat menyusul telah berlangsungnya pelaksanaan ujian dalam beberapa hari ini. Kepala Dinas Pendidikan Nur Hadi Amiyanto mengemukakan, pemindaian dikerjakan dengan menunggu terkumpulnya lembar jawab dari Dinas Pendidikan di 35 kabupaten/kota se-Jateng. ”Kami menggandeng mitra, yaitu PT Wahana Komputer Semarang dalam pemindaian ini. Ha-
rapannya, pemindaian juga berlangsung sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan,” tuturnya didampingi Ketua Penyelenggara UN Jateng Tri Handoyo kepada wartawan. Proses pemindaian serupa dengan tahun-tahun sebelumnya. Perbedaan hanya muncul pada tebal-
tipis lembar yang akan dipindai. Ketebalan LJUN tahun lalu hanya 70 gram, sedangkan tahun ini 80 gram. Nur Hadi mengungkapkan, sampai kemarin siang, LJUN yang telah masuk mencapai 2.012.396 lembar. Jumlah tersebut dihitung berdasarkan jumlah siswa dalam daftar nominasi tetap (DNT) UN SMP Jateng dikalikan dengan jumlah mata pelajaran (mapel) yang diujikan. ”Kalau DNT SMP 503.099 dikalikan jumlah mapel yang diujikan empat, maka LJUN yang dipindai ada dua juta lebih,” tutur dia. Tri Handoyo mengatakan, LJUN tersebut dipindai oleh peme-
siswa SMPLB. Jadi, jumlah total siswa peserta UN 503.099 orang. Menurut Tri, secara umum pelaksanaan UN berjalan lancar, termasuk pendistribusian soal ke berbagai daerah. Dinas Pendidikan pun menjamin soal aman karena dilengkapi dengan barcode dan 20 variasi naskah untuk menghindari kebocoran. Pada tataran pelaksanaan di lapangan, masih dilaksanakan model pengawasan silang, sebuah sekolah mendapatkan pengawas dari sekolah lain. Hal itu dilakukan untuk menghindari berbagai kecurangan yang bisa saja dilaksanakn oleh guru ataupun siswa. (H89, H41-60)
Pembangunan Perlu Libatkan Teknokrat Kampus
SM/Hari Santoso
BERIKAN BUKU: Rektor Undip Sudharto PH memberikan buku kepada Menteri/Kepala Bapenas Armida Salsiah Alisjahbana, Rabu (7/5). (60)
Polines Perkuat Hubungan Industrial SEMARANG - Politeknik Negeri Semarang (Polines) memperkuat jaringan industrial melalui jalinan kerja sama dengan banyak pelaku usaha. Salah satu perusahaan multinasional yang dilirik adalah PT Yokogawa Indonesia yang bergerak di bidang manufaktur.
Sebagai realisasi kerja sama, jajaran direktur Polines dan manajemen Yokogawa bertemu di kampus Tembalang, baru-baru ini. ”Kerja sama ini bagian dari mendukung link and match antara dunia industri dan pendidikan tinggi di Indonesia. Selebihnya, untuk memperkecil dis-
Devi Melaju ke Semifinal INAMSC YOGYAKARTA - Mahasiswa D-IV Bidan Pendidik Stikes Aisyiyah Yogyakarta, Devi Setyowati, lolos ke semifinal Research Paper and Poster Competition sebagai active participant, Indonesia International (bio)-Medical Students Congress (INAMSC). Kompetisi tersebut merupakan salah satu kegiatan terbesar berskala internasional yang diadakan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI). Tujuannya meningkatkan kesadaran sosial dan publik tentang kesehatan tertentu yang perlu dikelola interdisipliner, tak hanya melibatkan mahasiswa kedokteran. ”Tahun ini INAMSC fokus pada obesitas dengan dua kategori, yakni sub-program kompetisi dan non-kompetisi,” tutur Devi, kemarin. Dia bersaing dengan 20 tim lain yang dibagi dalam tiga klaster yaitu biomedical research, clinical research, dan epidemiology and public health research. Saat itu Devi mempresentasikan penelitian berjudul Factors That Influence The Occurrence of Caesarean Section on Maternal. Persalinan Medis Latar belakang penelitiannya adalah fenomena tentang banyaknya ibu hamil yang cenderung beralih dari persalinan normal ke persalinan cesar. Mereka mengambil sikap itu karena faktor medis dan ada sebagian yang non-medis. Berawal dari fenomena tersebut, dia ingin melihat faktor yang memengaruhi tindakan persalinan cesar. ”Stikes Aisyiyah merupakan satu-satunya partisipan dari Jurusan Bidan Pendidik yang bertanding di antara jurusan Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, Kedokteran Gigi, dan Keperawatan. Namun kami tak gentar berhadapan dengan kompetitor,” tandas Devi. Selain dirinya, ada tiga passive participant yang mewakili organisasi kampus, yaitu Indah Yulianti dari DIII Kebidanan, Adningtyas dan Baik Dysa dari D-IV Bidan Pendidik. Selain kompetisi, INAMSC juga memiliki kegiatan non-kompetisi antara lain panel discussion, workshops, social program, amazing race, dan Jakarta Conference. Peserta INAMSC berasal dari kampus negeri dan swasta nasional serta sejumlah perguruan tinggi asing, seperti Medical University Lublin dan Jagiellonian University Cracow. (D19-60)
nang lelang yang tahun lalu juga mengerjakan pemindaian. Lancar Berdasarkan rekapitulasi jumlah siswa yang tidak hadir pada hari pertama UN, menurut Tri, terdapat 503.014 peserta UN yang terdaftar mengerjakan soal Bahasa Indonesia. Namun peserta yang hadir 501.707 orang. Selebihnya, 1.307 siswa tidak hadir. ”Itu belum termasuk data Paket B. Data akan selalu berubah karena siswa ada yang sakit, lalu ikut ujian susulan,” tutur dia. Sebagaimana diberitakan, jumlah peserta UN SMP/sederajat tahun ini mencapai 373.237 siswa SMP, 129.334 siswa MTs dan 528
SM/Hari Santoso
BERIKAN CENDERA MATA: Direktur Polines Supriyadi memberikan cendera mata kepada Vice President PT Yokogawa Indonesia Ichsan Gaffar, di kampus Polines, Tembalang, Semarang, baru-baru ini. (60)
paritas antar lulusan PT dan pasar kerja,” jelas Direktur Polines Supriyadi, di sela-sela pertemuan dengan manajemen Yokogawa. Hadir President Director PT Yokogawa Indonesia Toshinari Miyamoto, Vice President Director Yokogawa Indonesia Ichsan Gaffar, Test and Measuring Instrument Manager Setadjit, para pembantu direktur Polines, ketua jurusan, kepala unit, dan dosen Polines. Muncul Sinergi Menurut Supriyadi, kerja sama itu juga dilaksanakan untuk saling memanfaatkan potensi masing-masing, terutama penerapan teknologi dalam peningkatan kompetensi sumber daya manusia (SDM) Indonesia melalui peran pendidikan tinggi. Ichsan Gaffar, mewakili President Director PT Yokogawa mengakui, akan muncul sinergi yang bermanfaat bagi kedua belah pihak. Dalam kerja sama itu PT Yokogawa Indonesia sekaligus membuka kesempatan kepada mahasiswa Polines untuk magang di industrinya. Selain itu, juga terbuka peluang bagi perusahaan itu untuk memberikan pendidikan, pelatihan, penelitian, dan pengembangan aplikasi instrumen dan sistem kontrol. Mereka pun menyatakan kesiapannya untuk diundang memberikan kuliah tamu bagi mahasiswa. ”Kesanggupan ini bentuk dari kepedulian kami terhadap dunia pendidikan tinggi. Selebihnya, menjadi kewajiban bersama memberikan pengetahuan terbaik untuk putra-putri terbaik Bangsa Indonesia,”ucap Ichsan. (H41-60)
SEMARANG - Menteri/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bapenas) Prof Dr Armida Salsiah Alisjahbana meminta lebih banyak keterlibatan teknokrat kampus dalam menentukan kebijakan pembangunan nasional. ”Siapa lagi kalau bukan perguruan tinggi. Bukankah kampus seperti Undip ini yang mencetak ilmuwan, peneliti, dan pakar yang akan memberikan kontribusi untuk bangsa dan negara?” tutur Armida, sesaat setelah membuka seminar dan diskusi bertema ”Penguatan Governance dan Kelembagaan dalam Meningkatkan Daya Saing Bangsa”, di FISIP Undip, Rabu (7/5) pagi. Menurut Armida, untuk mewujudkan kerangka pembangunan berkelanjutan dibutuhkan paling tidak empat pilar. Yaitu pilar sosial (people), pilar ekonomi (profit), pilar lingkungan (planet), dan pilar tata kelola (governance). Pilar terakhir ini menjadi penting karena ini merupakan kerangka regulasi, kelembagaan, dan pemberantasan korupsi. Teknokrat kampus berfungsi semakin memperkuat empat pilar yang dibutuhkan. Selebihnya, mereka memperkokoh pembangunan kompetitif perekonomian yang berbasis keunggulan sumber daya alam (SDA) dan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dan punya kemampuan menciptakan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek). Hal itu sesuai dengan visi pembangunan 2005-2025 yaitu mewujudkan Indonesia yang mandiri, maju, adil, dan makmur. Wariskan Program Rektor Undip Prof Sudharto P Hadi memberikan apresiasi terhadap kesungguhan pemerintah pusat dalam meletakkan dasar kebijakan pembangunan. Itu dibuktikan, meski diujung masa pemerintahan 2009-2014, menteri masih bersedia datang ke daerah memberikan porsi keterlibatan para teknokrat kampus. ”Kami harus mengapresiasi itu. Karena ini bagian dari keinginan meninggalkan program bagus pada masa akhir kabinet di bawah pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Menteri Bapenas meminta masukan kepada kami supaya kebijakan yang akan dibuat bisa diteruskan untuk periode pemerintahan berikutnya,” papar Sudharto. Warisan program itu setidaknya akan menjadi pertimbangan pemimpin yang akan datang. (H41-60)
Mahasiswa Teknik Unissula Timba Pengalaman Internasional SEMARANG - Waode Sitti Warsita, mahasiswa Fakultas Teknik Unissula menimba pengalaman internasional dengan mengikuti Intercultural Learning and Friendship di Bangkok Thailand, baru-baru ini. Ia membagi pengalamannya di hadapan sejumlah rekannya di kampus. ”Pengalaman merupakan guru paling berharga. Bila sejak dini mahasiswa bisa mencecap pengalaman dari forum internasional, pasti sangat membantu proses menuju kesuksesan,” kata dia, kemarin. Program yang ia ikuti bersama mahasiswa ITB, UGM, UMY, ITS, dan Undip tersebut, merupakan bagian penting dari ASEAN Youth Friendship Network. Menurutnya, dunia sudah mengglobal dan hanya dengan membangun jaringan internasional yang bagus, bisa menjadi salah satu jalan menuju kesuksesan. ”Sangat disayangkan bila saat ini mahasiswa hanya puas belajar di kampus. Sebenarnya banyak kesempatan yang bisa dimanfaatkan ketika masih
menjadi mahasiswa dengan mengikuti program positif di berbagai negara.” Memperkaya Pengetahuan Setelah mengikuti program internasional itu, ia merasa mendapatkan pengayaan pengetahuan kebudayaan dan keberagaman, termasuk memahami kebijakan pembangunan di Thailand. Kisruh politik dan unjuk rasa tidak mengganggu warga asing yang berwisata, karena warga Thailand sadar bila keselamatan wisatawan sampai terganggu, akan menghancurkan potensi wisata di negara tersebut. Karena itu, ia mengaku tertantang untuk mengonsep pengembangan potensi wisata Indonesia yang sangat luar biasa, dengan menghargai dan bersikap ramah kepada wisatawan asing. Termasuk menjaga kebersihan dan menjamin keselamatan pelancong dari mancanegara. Selain mempelajari kebudayaan, kunjungan ke Negeri Gajah Putih diisi dengan meninjau Universitas Chulalongcorn untuk memperluas jaringan pendidikan. (C27-37)
SM/dok
STUDI DI THAILAND: Waode Sitti Warsita (paling kanan) bersama mahasiswa lain dari Indonesia ketika mengikuti Intercultural Learning and Friendship di Bangkok Thailand. (37)
KAMIS, 8 MEI 2014
Delapan Alat Berat Diamankan ● Antisipasi Erupsi Merapi MAGELANG - Untuk mengantisipasi ancaman erupsi Gunung Merapi, Pemkab Magelang mulai menindak penambangan alat berat (backhoe) di sejumlah titik di sekitar Merapi. Dalam operasi gabungan itu, sebanyak delapan alat berat ditertibkan.
SM/ MH Habib Shaleh
DITERTIBKAN: Petugas gabungan menertibkan penambangan alat berat di alur Kali Senowo di Kabupaten Magelang. (30)
Angka Kematian Ibu dan Bayi Masih Tinggi SEMARANG- Jumlah kasus kematian ibu melahirkan dan bayi baru lahir (usia 0-28 hari) di Jawa Tengah masih tinggi. Data Dinas Kesehatan Jawa Tengah menyebutkan, selama tahun 2013, angka
kematian ibu melahirkan sebanyak 668 kasus (118,62 per 100 ribu kelahiran). Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun 2012 yaitu 116,34 per 100 ribu kelahiran. Untuk angka kematian bayi baru lahir pada 2013 mencapai 5.865 kasus. Tahun 2014 (hingga Februari) jumlah kematian ibu melahirkan mencapai 96, sedangkan kasus kematian bayi baru lahir mencapai 482. Di kabupaten/kota di Jawa Tengah dengan kasus kematian ibu melahirkan tinggi pada tahun 2013 adalah Brebes (61), Kabupaten Tegal (42) dan Banyumas (35), Cilacap (34), Kota Semarang, Pati dan Kabupaten Pekalongan (29). ''Harus ada rencana aksi sungguh-sungguh untuk menekan kasus kematian ibu melahirkan
BPN Jateng Urutan I Nasional PATI - Kanwil Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Jateng berupaya melaksanakan program legalisasi aset tanah sejak Januari hingga April 2014, dan telah dua kali menyerahkan sertifikat hak atas tanah kepada warga pemohon. Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Jawa Tengah, ASamad Soemarga, mengatakan karena program itu BPN di provinsi itu menempati urutan pertama nasional di bidang legislasi aset tanah. Hal itu dungkapkan ketika dia berkunjung ke BPN Pati bersama jajarannya, Rabu (7/5). Dalam kesempatan itu secara simbolis dia menyerahkan 20 bidang sertifikat hasil program untuk pemohon di dua kabupaten. Masing-masing, Kabupaten Pati sebanyak 10 bidang, yaitu dua bidang permohonan sertifikat rutin, wakaf (2), seretifikat massal (2), prona (2 bidang), dan instansi pemerintah (2 bidang). Sementara itu 10 bidang lainnya untuk pemohon di Kabupaten Rembang, 3 bidang sertifikat UKM, 3 bidang nelayan, dan 4 bidang prona. Hal tersebut, kata A’Samad, membuktikan pihaknya mampu bekerja dengan benar. Dengan demikian, semua upaya yang dilakukan bisa menjadi bekal untuk jajarannya untuk melaksanakan RUU tentang Pertanahan yang sudah digodok di DPR. BPN Jateng selama Januari hingga April secara bertahap sudah menyerahkan ribuan bidang sertifikat kepada pemohon. ''Tahap I, sebanyak 8.300 bidang, disusul tahap II 4.600 bidang khusus di wilayah eks Karesidenan Pati,''ujarnya.(ad-80)
SM/Alman ED
SERAHKAN SERTIFIKAT : Kakanwil Badan Pertanahan Provinsi Jateng, A Samad Soemarga menyerahkan secara simbolis sertifikat hak atas tanah program legalisasi aset.(30)
dan bayi baru lahir,'' kata Kepala Seksi Kesehatan Keluarga dan Gizi Dinas Kesehatan Jawa Tengah, Retno Meratihartani, di sela-sela acara Lokakarya Penyusunan Rencana Aksi Daerah Percepatan Penurunan Kematian dan Peningkatan Kualitas Hidup Neonatus di Jawa Tengah, di Hotel santika Premiere Semarang, Rabu (7/5). yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan dan EMAS (Expanding Maternal And Neonatal Survival). Komitmen Menurut penanggungjawab Program EMAS Jawa Tengah, Hartanto, kasus kematian ibu melahirkan dan bayi baru lahir harus terus ditekan. Karena berdasarkan komitmen Millennium
Development Goals (MDGs) yang harus dicapai Pemerintah Indonesia pada tahun 2015, target penurunan kematian ibu melahirkan hingga akhir tahun 2015 adalah 102 kematian per 100 ribu kelahiran hidup. ''Penekanan jumlah kematian ibu melahiran dan bayi baru lahir harus melibatkan pemerintah, organisasi masyarakat dan masyarakat,'' katanya. Penyebab utama kematian ibu melahirkan, menurut Hartanto antara lain hipertensi pada persalinan (eklampsia), perdarahan infeksi dan sebagainya. Sedangkan penyebab kematian bayi baru lahir adalah berat badan lahir rendah, susah bernafas, dan infeksi. Ibu berisiko tinggi pun diupayakan tidak melahirkan, seperti penderita kanker, jantung dan sebagainya. Beberapa rencana aksi yang disepakati dalam lokakarya antara lain, memperkuat sistem pelayanan gawat darurat persalinan dan bayi baru lahir melalui petugas kesehatan di Puskesmas dan rumah sakit. Meningkatkan kapasitas bidan dan dokter umum dalam menangani kesehatan bayi. (H84-80)
Politik Uang Ancam Suara Partai SEMARANG - Praktik politik uang di Pemilu legislatif 2014 dinilai merugikan partai. Bahkan dikhawatirkan hal ini dapat menggerus suara partai. "Jika tidak ada pembenahan, suara partai akan tergerus. Tidak akan ada lagi ideologi, akibatnya demokrasi tidak berfungsi," kata Wakil Ketua DPW PPP Jateng, Masruhan Syamsuri, kemarin. Jika praktik politik uang tak dihilangkan, menurutnya, yang terjadi pilihan rakyat hanyalah berdasarkan uang. Kualitas calon legislatif (caleg) yang dipilih adalah 'tukanan'. "Mengapa caleg mengeluarkan uang, karena masyarakat yang meminta," tutur Wakil Ketua Komisi C DPRD Jawa Tengah itu. Dikatakan, ada beberapa anggota dewan
yang mencalonkan lagi dengan biaya kampanye mencapai miliaran rupiah. Padahal jika dilihat dari besar pendapatan per bulan sekitar Rp 25 juta, dan pendapatan bersih dalam setahun Rp 750 juta. Biaya kampanye yang mencapai miliaran rupiah itu tidak dapat ditutup. "Kalau caleg tujuannya hanya mencari pendapatan semata, siap-siaplah kecewa," ujar calon petahana yang berhasil meraup 25.000 suara dari Dapil 10 dalam Pileg 2014 itu. Jika caleg yang melakukan politik uang lolos, menurutnya, pasti akan muncul rasa tidak nyaman. Regulasi pemilu yang saat ini diterapkan membuat hampir semua caleg harus mengeluarkan uang. "Menang saja tidak nyaman, apalagi kalah," imbuhnya. (J8,H68-80)
Operasi terpadu melibatkan Satpol PP, Polsek Dukun, Koramil Dukun, Dishub, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Kecamatan Dukun. Mereka menertibkan penambangan di alur sungai Senowo, Desa Mangunsoko, serta Desa Keningar, Kecamatan Dukun. Dari delapan alat berat, satu diketahui milik swasta dan tujuh lainnya milik PTAbhipraya. Kepala Satpol PP Kabupaten Magelang, Sudjarno, mengungkapkan pihaknya menyita kunci alat berat serta menyita KTPoperatornya. Salah satu KTP yang disita atas nama Ikut Dewantoro. "KTP dan kunci alat berat saya ambil. Pemiliknya bisa ambil di kantor Satpol PP besok (hari inired) pagi," ujar Sudjarno, Rabu sore kemarin. Sudjarno menegaskan Satpol PP akan memberikan sanksi peringatan pertama kepada operator dan pemilik alat berat. Peringatan akan dilakukan hingga tiga kali. "Kalau sudah lebih dari tiga kali, kami akan menindak," ancam dia.
Plt Sekda Kabupaten Magelang Agung Trijaya menjelaskan, Pemkab Magelang tengah melakukan perbaikan jalur evakuasi guna mengantisipasi peningkatan aktivitas Gunung Merapi. Perbaikan jalur evakuasi dinilai penting agar proses evakuasi warga Merapi bisa berjalan lancar. "Perbaikan jalur evakuasi tidak dibarengi dengan penghentian aktivitas penambangan. Ini membuat jalur evakuasi banyak dilewati truk- truk pengangkut bahan galian C sehingga mengalami kerusakan," jelas Agung. Ilegal Agung mengatakan, pihaknya mencari titik-titik penambangan berikut jumlah alat berat yang masih beroperasi. Ia mengaku menemukan 14 alat berat. Dia juga menegaskan penambangan dengan alat berat adalah ilegal dan tidak diizinkan. Ini sesuai Perda Nomor 5 tahun 2012. Disebutkan, Pemkab hanya mengizinkan penambangan manual dengan syarat sudah mengantongi izin. "Kami sudah terlalu la-
ma memberi toleransi. Sekarang semua penambangan baik pasir maupun batu tidak boleh menggunakan alat berat. Mereka yang melanggar akan kita tertibkan," urai Agung. Kapolres Magelang AKBP Murbani Budi Pitono mendukung operasi penertiban yang dilakukan Pemkab Magelang. "Kami akan mendukung penuh penataan dan penertiban kawasan pertambangan oleh pemkab," tegas Murbani. Salah satu operator Ikut Dewantoro mengaku baru sekali menambang. Hal itu dilakukan karena ditawari. ”Saya baru menjalankan alat berat hari ini," katanya. Sebelumnya, warga lereng Merapi yang tergabung dalam Forum Rembug Lintas Merapi (FRLM) sepakat menolak penambangan alat berat. Alasannya, penambangan dengan alat berat merusak sistem sosial, lingkungan dan menciptakan kondisi ekonomi yang tidak seimbang antara warga lokal dan pendatang. "Meski punya nilai ekonomi besar namun penambangan pasir Merapi ternyata tidak bermanfaat untuk masyarakat sekitar Merapi. Penambangan juga tidak dikelola dengan baik sehingga merugikan lingkungan dan menimbulkan permasalahan sosial dan budaya," ujar Ketua GP Ansor Kabupaten Magelang Chabibullah. (H6680)
Sidang Salim dan Untung Ditunda SEMARANG - Sidang dugaan korupsi dengan terdakwa Bupati Rembang Moch Salim dan mantan bupati Sragen Untung Wiyono yang sedianya digelar di Pengadilan Tipikor Semarang, Rabu (7/5) ditunda karena mejelis hakim tidak lengkap. Kedua perkara ini ditangani majelis hakim yang sama. Salah satu hakim, yakni Dwiarso Budi Santiarto menjalani cuti umrah dan belum tiba di Indonesia. Hakim lainnya, Agus Prijadi berhalangan hadir dalam sidang karena sedang mengikuti pelatihan di Jakarta. Ketua Majelis Hakim Erintuah Damanik sempat membuka sidang dan menjelaskan kepada jaksa, terdakwa beserta kuasa hukumnya. Selanjutnya, ia mengetuk palu dan menunda sidang. Erintuah menjelaskan, rekannya Dwiarso seharusnya sudah aktif kembali pada Rabu kemarin. "Karena ada kendala, pesawat yang mengangkut penumpang ke Tanah Air dibatalkan, maka beliau belum bisa bersidang. Sidang akan dilanjutkan pada Selasa (13/5)," tandasnya. BUMD Kuasa Hukum Moch Salim,
Sm/dok
Sm/dok
Moch Salim
Untung Wiyono
Ahmad Hadi Prayitno membenarkan penundaan sidang karena majelis tidak lengkap. "Dalam perkara Pak Salim ini sedianya dihadirkan ahli hukum pidana dari UGM Yogyakarta dan ahli hukum bisnis dari Undip," jelasnya. Sebagaimana diberitakan sebelumnya, perkara korupsi Bupati Rembang ini berawal dari keinginan Salim mendirikan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Rembang Bangkit Sejahtera Jaya (RBSJ). Sementara itu, Untung Wiyono terseret kasus korupsi ABPD Kabupaten Sragen 2003-2010 yang merugikan negara Rp 11,2 miliar.
Sebelumnya, Untung dinyatakan tidak bersalah dan dibebaskan majelis hakim yang diketuai Lilik Nuraeni. Atas putusan itu, kejaksaan mengajukan kasasi ke Mahkamah Agung (MA). Dalam putusan kasasi, MA memvonis bersalah mantan bupati Sragen dan menjatuhi hukuman tujuh tahun penjara dan denda Rp 200 juta. Selain itu Untung juga divonis membayar uang pengganti kerugian negara Rp 11,2 miliar. Atas putusan kasasi itu, Untung kemudian mengajukan Peninjauan Kembali (PK) terhadap perkaranya. (J17,J14-80 )
Melihat Pelaksanaan Regulasi Angkutan Jalan (2)
Sesuai Prosedur, Target Tidak Tercapai UPAYApenindakan yang dilakukan petugas Jembatan Timbang Butuh di Purworejo dipastikan mengalami kendala. Pasalnya, jembatan timbang tersebut belum dilengkapi gudang penyimpanan barang. Gudang diperlukan untuk penyimpanan barang yang diturunkan petugas karena kelebihan muatan. Kepala Seksi Pengawasan dan Operasional (Wasop) pada Unit Pelayanan Perhubungan Wilayah Kebumen yang juga menjabat sebagai Kepala Jembatan Timbang Butuh, Bambang Samsul Hilal mengatakan, meski belum memiliki gudang, pihaknya tetap menjalankan penindakan untuk angkutan barang yang melanggar. Hanya saja, dia menyerahkan lokasi pembongkaran muatan kepada pihak angkutan yang melanggar. "Kami hanya menilang dan memberikan berita acara penurunan muatan," katanya, Rabu (7/5). Diakui, keberadaan gudang sangat penting untuk memudahkan kerja petugas di lapangan dan awak angkutan barang. Lokasi Jembatan Timbang Butuh juga cukup luas sehingga memungkinkan untuk didirikannya gudang penyimpanan. Namun, pengadaan gudang itu sepenuhnya menjadi kewenangan pemerintah provinsi. Sementara itu angka penindakan tilang terhadap kendaraan pengangkut
barang yang melebihi muatan tonase di Jembatan Timbang Boyolali naik spektakuler. Selama 14April hingga 22April, jumlah armada angkutan barang yang terkena tilang hanya 92 unit dan yang didenda 1.500 lebih. Pada 28 April hingga 7 Mei, jumlah kendaraan pengangkut barang yang ditilang di Jembatan Timbang Banyudono mencapai 638 unit dan didenda sekitar 800 unit. Dari pantauan di lokasi, petugas jembatan timbang lebih sibuk memberi tindakan tilang terhadap kendaraan pengangkut barang yang muatannya melebihi batas tonase. Petugas BPP Jembatan Timbang Banyudono, Budi Siswanto menjelaskan pihaknya melaksanakan tugas sudah sesuai SOP. Apa yang diharapkan dari Gubernur Ganjar telah dilaksanakan. "Para sopir truk yang mendapatkan surat tilang, harus mengikuti sidang di Pengadilan Negeri Boyolali tanpa harus menitipkan uang sidang kepada petugas jembatan timbang," tambahnya. Buah Simalakama Pelaksanaan regulasi jembatan timbang diibaratkan makan buah simalakama. Bila dijalankan sesuai standar operasional prosedur maksimal kelebihan muatan 25%, maka target pengelolaan jembatan timbang untuk
menyumbang pendapatan asli daerah (PAD) tidak tercapai. Akibat lainnya, antrean truk akan mengular hingga satu kilometer dan memacetkan jalan. Sebab setiap truk yang masuk jembatan timbang membutuhkan pelayanan sekitar 5 menit. Namun jika tetap harus memenuhi target, Dishubkominfo dianggap melakukan pungli. "Tidak ada pilihan yang enak. Sebaiknya Perda No 1 Tahun 2012 dicabut. Mendesak segera diterbitkan Permenhub dan SK Dirjen tentang penimbangan kendaraan bermotor di jalan," kata pengamat transportasi Unika Soegijaparanata, Djoko Setjiowarno. Sayangnya, mendesak untuk mencabut Perda bukan wewenang Kepala Dishubkominfo. Siapa pun yang menjadi kepala di Dishubkominfo, pasti akan menemui masalah yang sama. Kerusakan jalur Pantura tidak hanya disebabkan muatan truk yang melebihi batas. Tapi juga karena konstruksi pembangunan tidak sesuai spesifikasi teknis, atau tidak dilengkapi drainase yang memadai sehingga air menggenangi aspal. "Dan yang paling kelihatan penyebabnya adalah muatan truk yang melebihi batas," imbuhnya. Menurut dia, sebelum Permenhub tentang penyelenggaraan penimbangan kendaraan bermotor di jalan diter-
bitkan, sebaiknya dilakukan sidang di tempat. Sopir truk dapat diberi sanksi denda maksimal Rp 500.000, sesuai Pasal 307 UU No 22 Tahun 2009 tentang LLAJ. "Umumkan pengusaha angkutan yang kerap memuat muatan melebihi batas, beri sanksi khusus kepada perusahaan tersebut, sehingga menimbulkan efek jera," tuturnya.
Direktur Operasional PT Siba Surya, Stefanus Suryaatmaja menuturkan, sebagai perusahaan transportasi pihaknya mendukung jika peraturan zero tolerance yang telah diputuskan oleh Menteri Perhubungan diterapkan. (Fani Ayudea, Anton Sudibyo, Rinto Haryadi,Muhamad Nurhafid -80)
SM/Muhamad Nurhafid
MASUK JEMBATAN : Truk pengangkut barang melewati jembatan timbang di Banyudono, Boyolali, Rabu (7/5).(30)
KAMIS, 8 MEI 2014
Warga Indonesia Terjebak Sebulan di Bandara Macau
Mengenang Romo Mangun SEORANG pengunjung melihat karya seni rupa sejumlah seniman pada pameran memperingati 15 tahun wafatnya Romo Mangun di Bentara Budaya Yogyakarta, Selasa (6/5). Romo YB Mangunwijaya
Yingluck... (Sambungan Hal 1) Yingluck diputuskan bersalah telah menyalahgunakan kekuasaan setelah dia memutasi Thawil Pliensri dari posisi Kepala Dewan Keamanan Nasional pada 2011. Pliensri digantikan oleh Kepala Kepolisian Jenderal Wichean Potephosree. Sedangkan pejabat yang mengisi posisi yang ditinggalkan Wichean adalah Jenderal Priewpan Damapong yang notabene merupakan kerabat Yingluck. Langkah Yingluck tersebut dianggap menguntungkan kelu-
arga dan dirinya sendiri. Pada tahun lalu, pengadilan memutuskan Thawil dimutasi secara tidak sah. Dalam keputusannya, MK menetapkan bahwa Thawil harus kembali menjabat di posisinya semula. Para pendukung Yingluck menuduh MK bertindak bias saat memutuskan perkara yang berhubungan dengan pemerintah Yingluck. Ada kekhawatiran tergulingnya Yingluck akan memicu kemarahan massa Kaus Merah namun hal itu dibantah. ”Tidak ada alasan kami angkat senjata. Kami akan berdemo dengan damai sesuai jadwal pada 10 Mei mendatang,” kata
SM/Antara
merupakan seniman, budayawan, dan arsitek yang namanya sudah tidak asing lagi di dunia internasional. (30)
pemimpin Kaus Merah, Jatuporn Prompan. Ucapkan Terima Kasih Setelah putusan MK tersebut, Yingluck yang menghadapi aksi protes selama enam bulan terakhir mengucapkan terima kasih kepada rakyat Thailand melalui konferensi pers yang disiarkan televisi secara nasional, Rabu kemarin. ”Selama menjabat sebagai perdana menteri, saya telah mencuragkan segala daya upaya dan kemampuan saya demi kepentingan bangsa dan negara. Saya tidak pernah melakukan tindakan melanggar hukum seperti yang dituduhkan kepada saya,” ucap
Yingluck sambil tersenyum. ”Mulai sekarang, apapun yang terjadi, saya tetap akan berjalan sesuai dengan arah demokrasi. Saya sedih karena tidak dapat melayani rakyat Thailand setelah ini,” tambahnya. Kendati dia dipocot dari jabatannya sebagai perdana menteri, sepertinya belum ada tandatanda pergolakan politik di Thailand akan segera berakhir. Sebab, para pengunjuk rasa masih terus menuntut reformasi politik sebelum pemilu 20 Juli mendatang. Di Thailand, perdana menteri biasanya dipilih melalui Majelis Rendah Parlemen, namun ma-
jelis itu telah dibubarkan pada Desember lalu ketika Yingluck menyerukan penyelenggaraan pemilu sela untuk meredam aksi protes antipemerintah. Sejak itu, dia mengepalai pemerintahan caretaker dengan kekuasaan terbatas. Pemilu pada Februari lalu banyak mengalami gangguan dan kemudian hasilnya dianulir oleh MK. Pekan lalu, Yingluck dan Komisi Pemilihan sepakat untuk menyelenggarakan pemilu lagi pada 20 Juli mendatang, namun tanggal tersebut sebenarnya belum secara resmi disetujui dan masih ditentang oleh para pengunjuk rasa. (rtr-sep-38)
HONG KONG - Seorang WNI asal Cilacap bernama Endah Suwarni terjebak selama sebulan di Bandara Internasional Macau, baru-baru ini. Pejabat di Konsul Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Hong Kong, Sam Aryadi, mengungkap mengapa hal itu bisa terjadi. Menurut Sam, ada dua alasan yang jadi penyebab, yaitu Suwarni tidak memiliki visa dari Pemerintah Tiongkok untuk masuk ke Macau dan dia juga tidak memiliki pendanaan finansial yang cukup. Dia menjelaskan, Suwarni tetap ngotot tinggal di Macau dan tidak ingin kembali ke Indonesia karena berharap bisa bekerja di kota tersebut. ”Suwarni sebelumnya bekerja di Hong Kong sebagai TKI, lalu dia ingin bekerja di Macau,” kata Sam. Untuk bisa bekerja di Macau diperlukan dokumen yang menyebut dia sudah bekerja untuk majikan tertentu. ”Sementara Suwarni tidak diketahui dengan jelas akan bekerja dengan majikan siapa,” ujarnya. Dibujuk Pihak KJRI, ungkap Sam, lantas mengirim salah satu pejabatnya untuk membujuk Suwarni dan berhasil. Dia telah dipulangkan pada Minggu (4/5) ke Jakarta. ”Kami telah membujuk dan memberikan pemahaman kepada Suwarni. Akhirnya dia
bersedia untuk pulang melalui Hong Kong dan diteruskan ke Jakarta,” kata Sam. Saat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, keluarganya telah menjemput agar bisa diantar kembali ke Cilacap. Ditanya soal kebenaran fakta bahwa Suwarni tinggal selama sebulan di suatu tempat di terminal kedatangan internasional bandara Macau, Sam pun membenarkan. Dia menyebut ada tempat khusus di terminal kedatangan internasional tempat Suwarni untuk tinggal selama satu bulan. ”Yang kami dengar pun, dia diberi voucher makan selama tinggal di sana,” kata Sam. Sebelumnya, dilansir dari laman Macau Daily Times, Suwarni ditolak masuk ke Macau oleh petugas imigrasi. Namun, argumen soal kurang memiliki finansial yang cukup, dibantah oleh petugas imigrasi Macau. Sementara menurut beberapa sumber, banyak TKI yang bermukim sementara waktu di Tiongkok sambil menunggu kontrak kerjanya diperbarui dan memperoleh majikan baru. Namun, untuk bisa masuk ke Macau dari Tiongkok, tetap dibutuhkan visa. Hal serupa tidak akan dialami Suwarni apabila dia masuk ke Macau dari Hong Kong. (viva-38)
KPK..
Djuher terkait dugaan korupsi terkait pemberian hadiah atau janji dalam pembelian dan perizinan lahan untuk Tempat Pemakaman Bukan Umum (TPBU) di Desa Antajaya, Kecamatan Tanjung Sari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Belum ada keterangan resmi terkait penangkapan Bupati dari Pemkab setempat, termasuk juru bicara bupati, David Rizar Nugroho. (J13)
(Sambungan Hal 1) Kemudian, lanjut Johan, petugas KPK menangkap Rahmat Yasin yang juga Ketua DPWPPPJabar itu di rumah pribadinya. Sebelumnya pada tahun lalu, KPK juga pernah melakukan tangkap tangan terhadap Ketua DPRD Kabupaten Bogor Iyus
KPU... Tanggung Jawab... (Sambungan Hal 1) Ia diduga terlibat dalam operasi penculikan aktivis. Saat peristiwa itu terjadi, Prabowo menjabat sebagai danjen Kopassus. Pihaknya pernah mengupayakan kembali pemeriksaan terhadap Prabowo. Namun, lanjutnya, pemeriksaan itu tak kunjung terwujud karena Pengadilan Negeri Jakarta tidak juga memberikan persetujuan pemanggilan paksa terhadap Prabowo. ”Kami pernah mengundang Prabowo terkait kasus penculikan aktivis. Waktu itu Ketua Komnas HAM dipimpin Abdul Hakim Garuda Nusantara. Namun, Prabowo tidak datang,” kata dia. Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Hafid Abbas menyatakan, lembaganya masih belum memutuskan akan memanggil Prabowo Subianto, Wiranto dan Kivlan Zen. ”Kami rapatkan dulu. Nanti hasilnya kami umumkan,” ujar Hafid usai audiensi dengan keluarga korban. Dia mengklaim, pihaknya tidak tinggal diam dalam kasus yang sudah 16 tahun
Arist... (Sambungan Hal 1) Namun tantangan seperti itu membuat Arist makin kreatif dan membentuk sistem sel di kalangan buruh. Aktivitasnya dalam dunia buruh lah yang akhirnya membuat pria yang lahir di Pematang Siantar 1960 tersebut, menemukan fakta yang menyedihkan tentang buruh anak. Mengajak anak-anak itu untuk bisa menikmati pendidikan, ternyata bukanlah hal yang mudah. Yang menentang pertama kali adalah orang tua anak-anak tersebut dan pihak pabrik. Dengan pendekatan perlahan tapi pasti dengan hati akhirnya para penentang Arist melunak dan membolehkan anaknya mengikuti pendidikan. Saat mulai terjun untuk menangani pekerja anak pada tahun 1988-1989, muncul perdebatan soal akan adanya penghapusan pekerja anak, atau perlunya peningkatan perlindungan pekerja anak. Pada 1991 secara resmi berdirilah Yayasan Kompak Indonesia yang khusus melindungi
berlalu itu. Menurutnya, pihaknya telah memberikan surat kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) namun ditolak. ”Presiden sedang banyak agenda jadi belum bisa menemui kami. Diharap beliau melihat berita ini dan mau mengagendakannya,” katanya. Ada Skenario Diungkapkan Roichatul, pada 2006, pihaknya telah menggelar penyelidikan pro yustisia sesuai dengan UU No 26/2000 tentang Pengadilan HAM. Salah satu bagian dari penyelidikan itu antara lain pemeriksaan terhadap Prabowo dan sejumlah orang lainnya yang diduga terlibat kasus penculikan aktivis. Sementara itu, Ketua Kontras Haris Azhar mengatakan Komnas HAM harus segera meminta keterangan Prabowo dan Kivlan Zen. Apalagi, keduanya sudah bersedia untuk diklarifikasi. ”Prabowo sudah menyatakan siap diklarifikasi dan Kivlan Zen bilang mengetahui dimana 13 orang tersebut. Ini harus segera. Kami akan tunggu jawaban Komnas HAM secepatnya,” tegas Haris Azhar. Tercatat 13 orang hilang seba-
gian aktivis. Para aktivis yang hilang Petrus Bima Anugrah, Herman Hendrawan, Suyat, dan Wiji Thukul. Sedangkan lainnya adalah Yani Afri, Sonny, Dedi Hamdun, Noval Al Katiri, Ismail, Ucok Mundandar Siahaan, Hendra Hambali, Yadin Muhidin, Abdun Nasser. Sementara Paiaan Siahaan, ayah dari aktivis yang hilang Ucok Munandar Siahaan, mengatakan Komnas HAM harus segera memeriksa Prabowo dan Kivlan Zen. ”Komnas HAM jangan lagi mengulur-ulur waktu atau menunda pemeriksaan terhadap Prabowo dan Kivlan. Kami sudah berjuang selama 16 tahun untuk mencari dan meminta kejelasaan atas keberadaan anak saya. Saya hanya meminta kepastian hukum, apakah anak saya sudah meninggal atau masih hidup. Saya tidak ada kaitannya dengan pemilu,” ujarnya. Di lain pihak, Kivlan Zen menganggap ada skenario dibalik mencuatnya kasus orang hilang pada 1997/1998. Mantan kepala staf Kostrad itu mengaku data yang telah dihimpunnya terkait 13 korban yang hilang itu sudah di-
serahkan kepada Komnas HAM. ”Sudah masuk laporan di Komnas HAM, yang 13 orang itu berdasarkan omongan saya. Tidak perlu saya dieret-eret. Bukan saya menyembunyikan, saya tahu saja. Saya merasa empati pada korban,” kata Kivlan yang sekarang menjadi politikus PPP. Dia tidak menyebut secara eksplisit siapa penculik dan eksekutor yang dimaksud. Dia hanya menegaskan, selaku Kepala Staf Kostrad, operasi tersebut merupakan operasi kontra intelijen untuk mendiskreditkan Prabowo Subianto, yang kemudian maju sebagai capres. ”Di dalam operasi di mana pun ada intelijen, ada kontra intelijen. Kenapa baru sekarang diungkit? Kenapa ketika 2009, sewaktu Prabowo berpasangan dengan Megawati Soekarnoputri tidak?” ujarnya. Menurutnya, persoalan HAM harus dituntaskan. Bukan hanya peristiwa 1997/1998, tetapi juga peristiwa Madiun, 1965, termasuk Front Perjuangan Tan Malaka. ”Yang saya inginkan bukan hanya yang 13 orang ini, tetapi mulai dari 1945, 1965, Front Perjuangan Tan Malaka, peristiwa tiga daerah Cirebon, Semarang,
dan Brebes semuanya perlu diselesaikan melalui rekonsiliasi dan kebenaran. Jangan ada lagi dusta di antara kita,” jelasnya. Dari pihak Prabowo, diungkapkan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon menuding, ada beberapa kelompok yang mencoba memainkan isu pelanggaran hak asasi manusia (HAM). Hanya saja, ia tidak khawatir lantaran mantan panglima Kostrad tersebut terbukti bersih dari semua isu yang dituduhkan. Sebagai bukti, kata Fadli, Ketua Umum PDIPMegawati Sukarnoputri mau menjadikan Prabowo sebagai cawapres di pemilu 2009. Karena itu, tidak ada masalah dengan masa lalu Prabowo. ”Pak Prabowo clear, cuma ada segelintir masyarakat ada yang memainkan isu itu,” kata Fadli. Ia mengklaim, serangan yang ditujukan untuk menjatuhkan Prabowo tidak akan berpengaruh terhadap pencapresan mantan danjen Kopassus tersebut. Bahkan, terjadi kabar menggembirakan dengan grafik dukungan yang terus meningkat. Karena itu, ia yakin dukungan terhadap Prabowo akan semakin besar dari hari ke hari. (D3,K32-90)
pekerja anak. Dari sinilah Arist makin intens bersentuhan dengan hal-hal yang berkaitan dengan anak dan mulai berkenalan dengan para aktivis perlindungan anak seperti Seto Mulyadi (Kak Seto), juga aktivis HAM Indonesia seperti Munir dan Hendardi. Setelah masuk era reformasi, maka Arist terlibat dalam Tim 7 yang akhirnya melahirkan UU Perlindungan Anak pada tahun 2002. Dia pun aktif di Komnas Perlindungan Anak. Di lembaga tersebut Arist mendapat berbagai laporan memilukan tentang anak Indonesia, mulai dari yang dijual orang tuanya sebagai pekerja seks, mendapat siksaan yang tak berperikemanusiaan, anak yang bekerja di tempattempat yang tidak sehat dengan upah yang tidak manusiawi, sampai pada anak-anak yang menjadi korban kejahatan seksual dengan predatornya yang notabene adalah orang-orang yang dekat dengan mereka. ”Saya merasa munculnya sikap ini karena mereka belum tahu masalah yang sebenarnya. Kami anggap ini sebagai tantangan, dan kami jalan terus, karena diluar
sana masih banyak anak-anak yang terlanggar hak-haknya, sampai dengan terancam masa depan dan bahkan nyawa mereka karena kejahatan seksual. Apalagi laporan yang masuk kepada Komnas Anak pada 2103 yang mencapai 3339 laporan, maka 58 persen adalah terkait kejahatan seksual,” kata Arist. Kenyang Ancaman Ancaman baik itu melalui telepon, sms, sampai menjurus kekerasan fisik seperti dirempet dan akan ditabrak mobil sering diterima Arist dalam menjalankan kegiatannya. Puncak dari teror adalah dibakarnya Kantor Komnas Anak yang berlokasi di Pasar Rebo Jakarta Timur pada Maret 2008 lalu. Sebanyak 3.260 data berbagai kasus, hangus, berikut dua komputer data, serta data yang tersimpan di tiga perekam telepon. Data-data yang terbakar tersebut, terkait dengan limpahan kasus sepanjang tahun 2006 yang harus selesai tahun 2007. Dan kasus-kasus yang terbakar berkasnya adalah kasus yang terkait pembunuhan dan kekerasan terhadap anak, termasuk korban penyimpangan seks, perdagan-
gan anak, penjualan bayi, dan kasus gizi buruk. Bagi Arist dan rekan-rekannya teror dalam berbagai bentuk itu merupakan sebuah konsekuensi perjuangan. Di Yogyakarta pun Odi Shalahuddin pernah menjalani kehidupan anak jalanan. Sejak akhir SD hingga SMP, ia bergaul dengan preman atau copet di Terminal Kampung Melayu. Itu semua terjadi tanpa disadarinya. Pengalaman masa kecil itulah yang menjadi salah satu pendorong untuk menjadi aktivis pendampingan anak-anak. Dia terlibat dengan aktivitas pendampingan sejak 1990. Saat itu bersama Lembaga Studi dan Tata Mandiri (Lestari), dia melakukan pendampingan di kampung pengemis Imogiri DIY. Pada tahun 1994 ia mulai fokus pada isu anak melalui SAMIN. Pekerjaan disini dimulai dengan pendokumentasian buruh anak-anak di perkebunan Jember, Kediri, Malang. Kemudian juga buruh anak-anak di industri Cibaduyut Bandung, serta anak-anak jalanan. Pria kelahiran Jakarta 23 September 1969 itu juga aktif terlibat dalam berbagai peneliti-
an tentang isu anak. Beberapa di antaranya telah dibukukan dengan dukungan Save The Children, misalnya Laporan Studi Mengenai Eksploitasi Seksual Komersial Terhadap Anak di Empat Kota (Pontianak, Bandar Lampung, Bandung, Surabaya), Laporan Pemetaan Dasar Pekerja Anak di Indonesia. Dari keterlibatannya pada isu anak dan pengalaman masa kecilnya, Odi tersadar bahwa masa anak-anak adalah kondisi yang rentan. Pada kasus perdagangan anak yang melibatkan orang dewasa pun juga tidak mudah. Misalnya, perdagangan anak usia 14 tahun di Banjarnegara. Pelaku yang masih bertetangga desa melalui preman bayaran mengancam akan menghabisi keluarga korban jika kasus tersebut dilaporkan polisi. Sehingga evakuasi korban dari kampungnya harus dilakukan subuh. Ketika persidangan berjalan teror pun berlanjut. Mobil yang digunakan para aktivis SAMIN disobek bannya. ”Ya teror sering lah. Tapi teman-teman disini sudah biasa,” katanya. (Hartono Harimurti,Sony Wibisono-90)
(Sambungan Hal 21) ”Kami sahkan rekapitulasi hasil perolehan suara caleg DPR untuk Dapil Jateng X,” kata Ketua KPU Husni Kamil Manik dalam rapat pleno di Kantor KPU, Jakarta, kemarin. Koordinator Nasional Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR) M Afifudin meminta KPU harus menghormati tenggat waktu yang ditetapkannya. ”Kalau molor, risikonya hukum. Oleh karena itu KPU harus mempertimbangkan risiko hukum. Ingat 9 Mei sudah begitu dekat,” kata Afif kepada Suara Merdeka. Terlepas dari faktor kecurangan yang sifatnya massif , ada faktor penyelesaian masalah di level bawah yang harusnya selesai ternyata tidak. Dan tentu ini berdampak di rekap nasional. Jumlah 19 provinsi yang sudah disahkan yakni Bangka Belitung, Jambi, Kalimantan Barat, Gorontalo, Bali, Kalimantan Tengah, Sumatera Barat, Sulawesi Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) Aceh, Banten, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, DKI Jakarta, DIY, Lampung, Papua Barat, Kepulauan Riau, Jawa Tengah. Dengan demikian tinggal 14 Provinsi yang belum disahkan. Dari jumlah itu sembilan di antaranya masih ditunda, karena terdapat beberapa masalah yang disampaikan saksi partai politik, yaitu Riau, Jabar, Bengkulu, Sulawesi Tenggara, Sumatera Se-
latan, Sulawesi Barat, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara dan NTT. Kemudian lima provinsi lainnya, belum mempersentasikan hasil pileg, yaitu Sumatera Utara, Papua, Maluku, Maluku Utara dan Jawa Timur. Tidak Disiplin Salah satu komisioner KPU Hadar Gumay tetap optimistis pada Jumat besok selesai keseluruhan. ”Yakin selesai.” Sementara sejumlah pihak mulai menyangsikan langkah KPU. Pengamat politik dari LIPI Ikrar Nusa Bhakti mengatakan, KPU tidak boleh melewati batas tenggat waktu. Persoalan perbedaan perhitungan suara bisa diselesaikan di Mahkamah Konstitusi (MK). ”Kalau menunggu penghitungan suara benar-benar bersih, itu menimbulkan problem. Bisa krisis konstitusional,” kata dia. Ketua Bappilu Partai Nasdem Ferry Mursyidan Baldan menuding lambannya penetapan rekapitulasi karena ketidakdisiplinan KPU kabupaten/kota dan KPU provinsi terhadap tenggat waktu yang dimiliki. ”KPU daerah itu sangat tidak disiplin. Misalnya saja pleno terpaksa tidak jadi berlangsung karena KPU provinsi yang seharusnya melaporkan hasil rekap mereka menyatakan belum siap,” kata Ferry. Selain itu, faktor lain adalah KPU Provinsi tidak rapi dan tidak lengkap. ”Akibat data yang tidak rapi pencatatannya, tidak lengkap, akhirnya saat pleno diributkan oleh para saksi parpol. Ini yang juga memperlambat proses rekap,” tambahnya. (K32,F4-90)
KAMIS, 8 MEI 2014
Dua Petugas Dinonaktifkan ● Pungli di Jembatan Timbang Subah SEMARANG - Dua petugas Jembatan Timbang Subah, Batang dinonaktifkan dari penugasan lapangan. Pasalnya, mereka terbukti menerima uang hasil dari pungutan liar saat sidak Gubernur Ganjar Pranowo, 27 April lalu.
SM/Rosyid Ridho
UKUR KETEBALAN: Gubernur Ganjar Pranowo mengukur ketebalan beton di jalur pantura Patebon, Kendal, Rabu (7/5) saat memantau perbaikan jalur pantura.(30)
Kepala Dishubkominfo Jateng Urip Sihabudin mengatakan, dua petugas itu kini tidak ditempatkan lagi di jembatan timbang. Mereka kini bekerja di Kantor Dinas Perhubungan Komunikasi Dan Informasi (Dishubkominfo) Jateng. Mereka juga akan mendapat sanksi kepegawaian. “Penindakan pegawai tidak bisa cepat karena ada aturannya. Kami
sudah menyiapkan sanksi dan masih nunggu SK BKD-nya ditandatangani Gubernur, “ katanya, Rabu (7/5). Urip juga memberi sanksi kepada dua pejabat atasan mereka. Yakni kepala Seksi Pengawasan dan Operasional dan kepala UPT Jembatan Timbang. Namun sanksinya berbeda dari sanksi petugas lapangan
yang terlibat. Terkait aliran dana ke atasan, Urip berani memastikan tidak ada. Menurutnya, pungli tersebut merupakan ulah petugas di lapangan. Saat Lebaran Di Kendal, Ganjar Pranowo menyatakan perbaikan ruas jalan sudah dirapatkan secara nasional. Persoalan jalan rusak di seluruh Indonesia disebabkan dua hal, yakni kualitas pembangunan dan kelebihan tonase. Dikatakan, perbaikan jalan rusak oleh Dinas Bina Marga telah dilaksanakan bulan lalu. Ganjar menyampaikan, perbaikan jalan Pantura tidak akan selesai menjelang Lebaran. ‘’Secara jujur saya sampaikan kepada masyarakat, perbaikan jalan tidak akan selesai menjelang Lebaran,’’ tambahnya. (H68,J8,H36-80)
Lagi, Erwiana Diperiksa Polisi Hong Kong SRAGEN - Dua personel Kepolisian Hong Kong, pada pukul 11.00 kemarin kembali memeriksa Erwiana Sulistyaningsih (22), TKI korban kekerasan majikan Law Wan Tung. Pemeriksaan dilakukan penyidik sebagai tambahan keterangan. Pemeriksaan dilakukan di ruang Satreskrim Polres Sragen. Dua polisi yang memeriksa Chief Inspector Chung Ci-Ming dan Constable Wu Tang Him didampingi penerjemah Cheung Oi-Hung, serta staf Konjen RI Kompol Benny dan Samsudin Nurseha, kuasa hukum Erwiana. Kasat Reskrim Polres Sragen
AKP Y Trisnanto memfasilitasi ruangannya dipakai untuk memeriksa Erwiana yang masuk 100 orang berpengaruh di Dunia dari Majalah Time itu. ”Ada pemeriksaan yang terlewati, sehingga Erwiana harus dimintai keterangan tambahan,” tutur Samsudin Nurseha, Direktur LBH Yogyakarta kemarin. Dikatakan, permintaan tambahan itu dari Jaksa Penuntut di Hong Kong. Jaksa lebih fokus soal penyiksaan yang dilakukan Law Wan Tung terhadap gadis asal Ngawi itu. Pelaku penyiksaan Law Wan Tung, ibu rumah tangga yang ting-
gal di Apartemen J 38 F Blok 5 Beverly Garden 1, Tong Ming Street, Tesung, O Kwolon Hong Kong saat ini masih berstatus tahanan kota. Erwiana dimintai keterangan selama satu setengah jam, kemudian istirahat. Pemeriksaan dilanjutkan lagi Pukul 13.30 sampai Pukul 14.35. ”Dia ditanya lima pertanyaan,” tutur Samsudin Nurseha. Hukuman Berat Sebelumnya Chung Chi Ming pernah memeriksa Erwiana saat dirawat di bangsal Al Huda II No 1 RSI Amal Sehat Jl Veteran Sragen, 21 Januari 2014. Kasus yang menimpa Erwiana
Sulistyaningsih itu sudah tiga kali disidangkan. Diawali dengan pemeriksaan pendahuluan berkas oleh majelis hakim Hong Kong. Karena sistem peradilannya seperti itu, tidak seperti sistem peradilan di Indonesia. Karena kepolisian perlu mengajukan keterangan tambahan, mereka datang ke Polres Sragen untuk pinjam tempat memeriksa Erwiana. Erwiana mengenakan baju merah kembang didampingi ayah dan ibunya, Rohmat Saputra Suratmi, serta Karsiwen dari Jaringan Buruh Migran Indonesia (JBMI), terlihat tenang. (nin-80)
Pilih Jadi Wapres SAAT menjadi pembicara dalam diskusi di Pusat Studi Urban Unika Soegijapranata, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Organda Eka Sari Lorena diusulkan oleh pengusaha angkutan untuk menjadi menteri perhubungan. Pemegang gelar master of business administration (MBA) dari University of San Fransisco, California dan peserta Multination Program dari Eisenhower Fellowships di AS itu pun langsung tertawa lebar. Perempuan kelahiran Jakarta pada 3 Juni 1969 itu memilih menjadi wakil presiden ketimbang menjadi menteri. ‘’Saya sering gonta-ganti warna rambut agar orang selalu penasaran karena gaya dan penampilan baru. Ketika berpenampilan seperti ini saja diusulkan menjadi menteri,’’ kata Direktur PT Eka Sari Lorena Transport Tbk sambil tersenyum. (Muhammad Syukron80) SM/Muhammad Syukron
Serena dan Sharapova Belum Terbendung PETENIS putri nomor satu dunia, Serena Williams, melangkah ke babak ketiga turnamen Madrid Open.
Halaman 15
KAMIS, 8 MEI 2014
BANGKIT MUSIM DEPAN MANCHESTER - Laga melawan Hull City menjadi laga terakhir Manchester United di Old Trafford musim ini. Ryan Giggs, sebagai manajer interim, pun memberikan beberapa patah kata kepada para suporter. ‘’Setan Merah’’ meraih kemenangan 3-1 pada laga yang berlangsung Rabu (7/5) dini hari WIB. Dua gol tuan rumah diciptakan oleh James Wilson pada menit ke-31 dan 61, sementara satu gol lainnya diciptakan oleh Robin van Persie (86). Sedangkan satu gol Hull diciptakan oleh Matty Fryatt (83). Dengan performa yang carut-marut musim ini, Giggs pun mengakui bahwa ini merupakan musim yang berat. Namun, Giggs yakin jika timnya bisa bangkit musim depan. ‘’Kita tahu bahwa ini musim yang berat,
DIADANG LAWAN: Ryan Giggs mengontrol bola saat diadang pemain Hull City Alex Bruce. Giggs bermain sejak menit ke-70. (21)
sementara selama bertahun-tahun kita sudah dimanjakan berbagai sukses,’’ ujar Giggs. ‘’Tapi, kalian semua selalu mendukung tim beserta stafnya dan saya yakin, di masa depan kami akan memberikan kalian berbagai kesuksesan.’’ Giggs minta fans tetap mendukung timnya pada masamasa mendatang. ‘’Tetap dukung kami dan masa-masa indah akan datang lagi,’’ ucap Giggs lewat mikrofon di genggamannya. Namun Giggs sendiri tidak berkomentar soal masa depannya. Ada kabar bahwa dia akan tetap di dalam klub dan jadi staf pelatih dari manajer baru. Dipuji Bruce Sementara itu pelatih Hull City, Steve Bruce melayangkan pujian untuk pelatih interim Manchester United, Ryan Giggs. Bruce mengklaim pria asal Wales itu sebagai salah satu sosok yang hebat di dunia sepak bola. Pujian tersebut diungkapkan Bruce usai kekalahan timnya di Old Trafford, Rabu dini hari WIB. Pada partai lanjutan Premier League pekan ke-37 itu pula, Giggsy, sapaan akrab Giggs, seolah tak ingin ketinggalan momen berharga timnya. Pria yang telah membela United sejak musim 1990 silam itu turun ke lapangan menggantikan peran pemain muda, Thomas Lawrence pada menit ke-70. Usai didaulat sebagai pengganti David Moyes, pria berusia 40 tahun itu memiliki peran ganda, yakni sebagai pelatih dan pemain. Giggs mencatatkan dirinya sebagai pelatihpemain ketujuh di Premier League usai Glenn Hoddle, Peter Reid, Bryan Robson, Ruud Gullit, Gianluca Vialli dan Stuart McCall. ‘’Apabila telah berakhir (masa) untuk Ryan Giggs, maka ini akan menjadi akhir dari karier yang indah. Dan tidak akan ada seorang pun yang akan sepertinya.
Terkadang ungkapan indah terlalu sering diucapkan, tetapi Giggs memang salah satu sosok yang hebat,’’ puji Bruce, yang merupakan kapten tim MU selepas Bryan Robson pada akhir 1980-an itu. Pujian dilayangkan Bruce tidak hanya kepada Giggs saja, tapi juga Adnan Janujaz. Winger muda United ini menampilkan permainan cemerlang saat melawan The Tigers. (rtr,A421)
SM/Reuters
Van Gaal Akan Digaji Rp 137 Miliar Per Musim MANCHESTER - Louis van Gaal memang santer dikabarkan sudah setuju menangani Manchester United. Berita terbaru menyebutkan, MU akan menggaji Van Gaal sebesar 7 juta poundsterling atau setara Rp 137 miliar per musim. Sebelum Liga Inggris berakhir, manajemen MU berencana untuk merampungkan kesepakatan dengan Van Gaal. Chief Executive MU, Ed Woodward, seperti dilansir Daily Star, akan menemui Van Gaal sebelum akhir pekan ini. Ada satu kesepakatan yang sudah dicapai antara MU dan pelatih yang pernah berkunjung ke Indonesia bersama timnas Belanda ini. Jika nantinya semua detail kontrak sudah rampung,
kedua belah pihak belum akan mengumumkan secara resmi kerjasama mereka hingga musim 2013/14 berakhir. Usai Piala Dunia Pengumuman penunjukan Van Gaal sebagai manajer tetap MU paling lambat akan dilakukan usai Piala Dunia 2014, Brasil. Mantan pelatih Bayern Munich ini memang meminta MU agar tidak mengganggu fokusnya memimpin Belanda tampil di Piala Dunia. Kubu Setan Merah dan Van Gaal juga masih belum menemui kata sepakat terkait posisi Ryan Giggs di musim depan. Setelah memecat David Moyes, Giggs memang diplot sebagai manajer interim.
Banyak pihak menyarankan agar Giggs ditempatkan di kursi kepelatihan MU, musim depan, menemani Van Gaal. Namun, sampai sekarang rencana itu masih belum menemui kepastian. Nasib staf Giggs seperti Paul Scholes, Nicky Butt, dan Phil Neville, juga masih abu-abu. Terkait dana transfer, pelatih 62 tahun ini sudah dijanjikan akan dikucurkan dana sebesar 100 juta euro atau setara Rp 1,5 triliun. Namun, Van Gaal menuntut manajemen MU tidak ikut campur dalam pemilihan pemain incarannya. (rtr,A4-21)
Louis van Gaal SM/Reuters
Bayern Tak Pernah Tiru Barcelona MUNICH - Kapten Bayern Munich, Philipp Lahm, menilai timnya tak pernah mereplika permainan Barcelona. Menurutnya, The Bavarians tetap bermain dengan caranya sendiri di bawah pelatih Josep ‘Pep’Guardiola. Sejak mengisi kursi kepelatihan Bayern yang ditinggalkan oleh Jupp Heynckes, Guardiola memang dinilai telah menerapkan permainan tiki-taka. Gaya permainan yang khas dari El Barca, tim yang pernah ditukangi Guardiola pada 2008-2012. Hal tersebut menuai banyak kritikan,
karena dinilai tak cocok dengan filosofi Bayern, terlebih saat Arjen Robben Cs gagal mempertahankan gelar juara Liga Champions di musim ini. Bahkan, Presiden Kehormatan Bayern Franz Beckenbauer melihat timnya semakin mirip Barca. Berbahaya Akan tetapi, Lahm melihat keunggulan timnya dalam penguasaan bola yang mirip seperti Barca, hanya sebatas mengontrol bola saja. Bagi Lahm, Bayern masih tetap berbahaya dalam melakukan serangan ke dae-
rah lawan-lawannya. ‘’Barcelona adalah patokan antara periode 2008 hingga 2012 dan beberapa kali memainkan sepak bola yang menarik. Tetapi, untuk menjadi Barcelona kedua tidak pernah menjadi tujuan kami,’’ ujar Lahm kepada Kickers. ‘’Bayern tidak pernah memainkan tikitaka atau apa pun definisi yang pas untuk hal tersebut. Kami menemukan cara kami sendiri untuk sukses di level tertinggi dan akan melanjutkan kerja tersebut serta mencoba untuk mengembangkannya,’’ paparnya. (rtr,A4-21)
Barca Pertimbangkan Boyong Pogba BARCELONA - Barcelona sedang mempertimbangkan untuk memboyong gelandang muda Juventus, Paul Pogba, dan kapten Manchester City, Vincent Kompany. Rencana membeli Pogba dan Kompany, kabarnya dicetuskan oleh calon pelatih Barca musim depan, Luis Enrique. Enrique mengajukan syarat khusus kepada manajemen Azulgrana agar mau menerima tawaran melatih Barca. Enrique ingin klub Catalan itu mendatangkan Pogba dan Kompany. Barca diklaim memiliki peluang besar untuk mendatangkan Kompany. Saat ini, ManCity sedang menghadapi masalah yang cukup rumit. Pihak UEFA curiga The Citizens sudah melanggar aturan Financial Fairplay. Mereka terancam sanksi yang cukup berat dari UEFA berupa pembayaran denda hingga pemangkasan skuad di Liga Champions
untuk musim depan jika terbukti bersalah. Dan demi menyeimbangkan neraca keuangan, ManCity kabarnya sudah siap melepas pemain Timnas Belgia itu ke klub lain. Kesulitan Untuk Pogba, Barca tampaknya akan mengalami kesulitan. Saat ini, pemain 21 tahun tersebut juga tengah diminati oleh sang rival, Real Madrid. Juventus sudah
Paul Pogba
rela melepas Pogba ke Madrid. Namun, Los Blancos harus menyertakan Alvaro Morata, Angel Di Maria, dan Fabio Coentrao. Barca memang harus bergerak cepat untuk mendatangkan pemain baru. Embargo transfer yang dikenakan FIFA terhadap Barca hingga kini masih ditangguhkan. Komisi Banding FIFA masih belum memutuskan status hukuman Barca hingga sekarang. Mereka baru akan mengambil sikap terkait kasus pelanggaran transfer pemain yang dilakukan Barca pada 1 Juli 2014. (rtr,A4-21)
KAMIS, 8 MEI 2014
35
Jerman Kekurangan Pemain BERLIN - Pelatih Jerman, Joachim Loew, pusing. Menjelang penentuan skuad sementara untuk Piala Dunia, Kamis (8/5) ini, dia masih bimbang karena banyak pemain terbaik cedera atau menurun performanya.
Toni Kroos
Maret lalu, Loew mengatakan bahwa dia hanya menginginkan pemain terkuat di skuadnya untuk turnamen di Brasil. Jerman akan menghadapi iklim yang panas dan lembab, ditambah oleh waktu kickoff ketika terik dan jarak perjalanan panjang antara satu tempat pertandingan ke tempat lain. Dengan pemain seperti playmaker Bastian Schweinsteiger dan pencetak gol terbanyak Miroslav Klose masih jauh dari penampilan terbaik, Loew mungkin harus membuat beberapa keputusan sulit pada Kamis ini. Jerman tergabung di Grup G bersama Amerika Serikat, Ghana, dan Portugal.
”Saat ini kami hanya memiliki tujuh atau delapan pemain yang berada dalam performa terbaik,” kata Loew kepada majalah Stern, Rabu (7/5). ”Situasi ini membuat saya sakit kepala.’’ ”Klose, (Sami) Khedira, (Mario) Gomez, (Ilkay) Guendogan, Schweinsteiger, mereka semua pemain pilar di tim kami, tetapi mereka kehilangan ritme pertandingan,” katanya. Khedira mulai pulih setelah mendrita sobek ligamen tahun lalu, sementara Guendogan tidak mungkin dipanggil karena sudah tidak bermain sejak Agustus tahun lalu akibat cedera punggung. Cedera Schweinsteiger limbung dan harus menyelesaikan musim dengan serangkaian cedera, seperti halnya striker Gomez yang hampir tidak tampil untuk Fiorentina musim ini. Penggawa Borussia Dortmund, Sven Bender, serta bek Schalke 04 Benedikt Hoewedes diharapkan sudah pulih Sabtu depan setelah berminggu-minggu cedera. Demikian juga pemain Hamburg Marcell Jansen. Ini membuat pilihan untuk Loew sangat terbatas. Mesut Ozil juga baru saja kembali dari cedera setelah musim yang biasa-biasa saja di Arsenal, seperti bek Dortmund Marcel Schmelzer. Gelandang Bayern Munich Toni Kroos dan Jerome Boateng sedikit lebih baik. Jerman ingin mengakhiri paceklik gelar yang sudah berjalan 18 tahun. Loew berharap mampu memenuhi harapan itu, tetapi memperingatkan mereka bukan satu-satunya penantang gelar. ”Kami memiliki kesempatan untuk memenangi gelar, tapi tim lain juga memiliki kesempatan yang sama besar,” tambahnya. (rtr,F3-43)
Zanetti Pensiun Akhir Musim BEK Inter Milan dan Argentina, Javier Zanetti, akan pensiun pada akhir musim ini setelah menjalani lebih dari 800 penampilan selama 19 musim dengan klub Serie A. ”Saya merasa bahwa saatnya telah tiba,” kata Zanetti, yang akan berusia 41 tahun Agustus mendatang. Dia secara luas dijadikan model pemain profesional karena sikapnya dalam melindungi martabat kariernya. Zanetti, yang telah 145 kali tampil untuk negaranya meski menyisakan kontroversi pada 2006 dan 2010, menderita cedera pecah tendon Achilles pada April lalu. Itu merupakan cedera serius pertama dalam karier panjangnya yang luar biasa. Dia bangkit kembali untuk membuat 10 penampilan di Serie A musim ini. Zanetti membuat debut profesional dengan Talleres Buenos Aires pada 1992. Pada 1995, dia bergabung dengan Inter Milan dan terus bertahan hingga kini. (rtr,F3-43)
Grosskreutz Lempari Fans dengan Kebab BIASANYA, pemain yang terkena lemparan dari penonton. Tapi tidak dengan Kevin Grosskreutz. Gelandang timnas Jerman dan Borussia Dortmund itu dilaporkan ke polisi oleh seorang fans Cologne dengan tuduhan melemparkan kebab ke muka. Selasa (6/5) lalu, polisi mengatakan, sebuah keluhan telah diajukan oleh penggemar yang menuduh Grosskreutz melemparkan kebab pedas kepadanya di Cologne, menyebabkan mata sang fans serasa terbakar. Kebab merupakan makanan khas Turki berupa gulungan berisi daging sapi atau ayam. Biasanya, kebab dilumuri saus pedas. (rtr,F3-43)
”Saya tidak paham kenapa Manchester United memainkan dia dalam sistem dua gelandang bertahan. Marouane adalah pemain box-to-box (gelandang bertahan dan menyerang).” Brussels, 7 Mei 2014 (Pelatih Belgia Marc Wilmots mengkritik Manchester United karena menurunkan Marouane Fellaini di posisi yang tidak pas. Pemain Belgia itu biasa berdiri tepat di belakang penyerang saat di Everton, namun berubah menjadi gelandang bertahan di United)
SM/rtr
Postecoglou Coret Kapten Tim
Gelar Ketiga untuk Italia HASIL tiga kali imbang sudah cukup untuk mengantar Italia lolos dari babak penyisihan Grup 1 Piala Dunia 1982 Spanyol. Italia menjadi tim pertama yang melaju ke babak kedua tanpa memenangi satu pertandingan pun. Sementara Kamerun yang meraih hasil serupa harus tersingkir dari grup tersebut. Di babak kedua, Italia menghadapi lawan berat karena berada satu grup dengan Brasil dan juara bertahan Argentina. Meski begitu Dino Zoff dan kawan-kawan mampu mengalahkan Argentina 2-1 dan Brasil 3-2. Di babak semifinal, Italia kembali menghadapi tim kuat, Polandia. Akan tetapi Gli Azzuri pantas berterima kasih kepada Paolo Rossi yang menyarangkan dua gol pada menit ke-22 dan ke-73. Kemudian menghadapi Jerman Barat di final, Italia menang 3-1. Tiga gol Italia diciptakan Rossi, Tradelli, dan Altobelli. Sedangkan sebiji gol Jerman Barat dikreasi lewat kaki Breithner. Ini adalah gelar ketiga Italia. Gelar pertama dan kedua diraih pada 1934 dan 1938. Dengan demikian, hingga Piala Dunia saat itu, Italia menjadi negara paling banyak mengoleksi gelar. Perolehan itu hanya bisa didekati Brasil yang sudah maraih dua gelar. Piala Dunia 1982 menggunakan format unik. Babak pertama menggunakan format grup round-robin yang terdiri atas enam grup. Tiap grup berisi empat tim. Dua poin diberikan untuk
Paolo Rossi
kemenangan dan satu untuk hasil imbang. Dua tim teratas maju ke babak kedua. Di babak kedua ini, 12 tim tersisa dibagi menjadi empat kelompok. Pemenang berhak melaju ke babak semifinal dengan sistem knockout. Menarik Diri Inggris, Irlandia Utara, dan Skotlandia sempat disarankan untuk menarik diri dari turnamen ini akibat pecahnya Perang Falklands (2 April-14 Juni 1982) antara Argentina dan Inggris. Instruksi itu dikeluarkan Menteri Olahraga Inggris Neil Macfarlane pada bulan April, atau pada awal konflik terjadi. Ia menyarankan tidak boleh ada kontak antara tim wakil Inggris dan Argentina. ’’Saya mendorong tidak ada kontak olahraga dengan Argentina,’’ kata Macfarlane seperti dikutip dari BBC. Ia juga mengirim surat kepada Perdana Menteri Margaret Thatcher yang mengindikasikan adanya keraguan tim-tim dari Inggris Raya untuk tampil di Piala Dunia. ’’Saya menyerahkan keputusan kepada otoritas sepak bola untuk memutuskan apakah mereka harus berpartisipasi,’’ tulisnya. ’’Akan tetapi hilangnya nyawa pasukan Inggris di HMS Sheffield dan Sea Harriers membawa efek pada pemain. Mereka merasa jijik terhadap kemungkinan bermain di turnamen yang sama dengan Argentina.’’ Akan tetapi menurut Perdana Menteri Margaret Thatcher pengunduran diri itu akan menjadi kesempatan propaganda Argentina. Inggris, Skotlandia, dan Irlandia Utara akhirnya berangkat ke Spanyol, meski akhirnya ketiga negara ini tidak pernah berjumpa Argentina. (Nurul Muttaqin-43)
SM/dok
MELBOURNE - Setelah lebih dari satu dekade menjadi kapten dan komandan di lini belakangAustralia, nasib Lucas Neill berakhir antiklimaks. Bukannya menjadi legenda timnas, berpamitan saja dia tak sempat. Neill harus minggir dengan cara kurang terhormat, sang pelatih mencoret namanya. Ange Postecoglou menghapus nama Neill dari daftar pemain untuk putaran final Piala Dunia 2014 di Brasil, bulan depan. Pelatih Socceroos itu beralasan, tim memerlukan peremajaan dan Neill tidak masuk dalam skema tersebut. Selasa (6/5), Postecoglou memastikan bahwa Neill resmi didepak dari skuad. Padahal, bek 36 tahun itu sudah berjuang keras untuk menghindar dari ketersingkiran meski indikasi pencoretan sudah muncul sejak dua bulan lalu. Neill tidak dibawa oleh Postecoglou dalam uji coba melawan Ekuador, Maret lalu. Harapan Neill untuk tampil dalam tiga Piala Dunia berturut-turut pun buyar. Performanya dianggap tidak memadai karena gagal mengamankan tempat reguler di Watford, tim divisi kedua Liga Inggris, setelah menyelesai-
kan kontrak singkat dengan klub Liga Jepang, Omiya Ardija, tahun lalu. Paling Senior Meski kontroversial, langkah Postecoglou mendapat dukungan fans. Neill adalah simbol kaum tua yang tidak mau minggir untuk memberi jalan kepada generasi baru, meskipun Socceroos baru saja dilibas 0-6 beruntun oleh Brasil dan Prancis tahun lalu. Kekalahan menghancurkan itu membuat pelatih asal Jerman Holger Osieck dipecat dan meninggalkan karier Neill di ujung pisau. Neill dianggap sebagai bagian dari masalah. Australia terjepit di kelompok maut Grup B yang berisi Spanyol, Chile, dan Belanda di putaran final Piala Dunia. Bisa lolos dari fase grup saja akan dinilai sebagai langkah luar biasa. Neill merupakan pemain paling senior di tim Australia. Dia sudah 96 kali memperkuat timnas. Kini, bek tengah Sydney, Matthew Spiranovic, akan menjadi pemain paling senior dengan 17 penampilan. Postecoglou masih menunggu bek tengah Trent Sainsbury dan Curtis Good, yang menjalani debut melawan Ekuador bulan lalu, berjuang untuk bugar.
Sainsbury menderita retak tempurung lutut, sedangkan Good berjuang dengan masalah pinggul. Gelandang bertahan Mile Jedinak, yang memimpin Australia ketika kalah dari Jerman di Piala Dunia 2010, akan mengenakan ban kapten. Pemain ceking berusia 29 tahun itu menjadi salah satu penggawa penting Crystal Palace sejak mengambil alih ban kapten dari Paddy McCarthy. (rtr,F343)
SM/rtr
Nigeria Tanpa Ike Uche ABUJA - Perayaan gol Ike Uche dengan gerakan akrobat tidak akan bisa disaksikan di Piala Dunia tahun ini, setelah penyerang Villarreal itu gagal menembus daftar 30 pemain sementara yang diajukan pelatih Nigeria, Stephen Okechukwu Keshi, untuk putaran final di Brasil, bulan depan. Sementara itu pemain bertahan Norwich City, Joseph Yobo, yang sudah tidak bermain di tim nasional selama setahun terakhir, dan striker Stoke City Peter Odemwingie yang tengah dalam performa terbaik, masuk dalam tim. Odemwingie berselisih dengan Keshi karena tidak diikutkan dalam tim Piala Afrika tahun lalu. Masuknya pemain itu ke dalam tim menggambarkan bahwa dia sudah mengakhiri perseteruan dengan sang pelatih. Keshi mengatakan daftar akhir 23 pemain akan diumumkan pada 2 Juni. Nigeria akan memainkan laga persahabatan melawan Skotlandia pada akhir bulan ini, sebelum melakukan perjalanan ke Amerika Serikat untuk melengkapi persiapan akhir mereka bagi turnamen bergengsi dunia itu pada 12 Juni-13 Juli. Nigeria akan bermain melawan Argentina,
SM/rtr
Ike Uche
Bosnia, dan Iran di Grup F. Susunan pemain sementara Nigeria: Kiper: Chigozie Agbim (Gombe United), Daniel Akpeyi (Heartland), Austin Ejide (Hapoel Beer Sheva), Vincent Enyeama (Lille) Belakang: Efe Ambrose (Celtic), Elderson Echiejile (Monaco), Azubuike Egwuekwe (Warri Wolves), Kunle Odunlami (Sunshine Stars), Godfrey Oboabona (Caykur Rizespor), Kenneth Omeruo (Middlesbrough), Juwon Oshaniwa (Ashdod), Joseph Yobo (Norwich City) Tengah:Ramon Azeez (Almeira), Reuben Gabriel (Waasland-Beveren), Nosa Igiebor (Real Betis), Sunday Mba (CA Bastia), Joel Obi (Parma), John Mikel Obi (Chelsea), Victor Moses (Liverpool), Nnamdi Oduamadi (Brescia), Ogenyi Onazi (Lazio), Ejike Uzoenyi (Enugu Rangers) Penyerang: Shola Ameobi (Newcastle United), Michael Babatunde (Volyn Lutsk), Emmanuel Emenike (Fenerbahce), Ahmed Musa (CSKA Moskwa), Uche Nwofor (Heerenveen), Victor Obinna (Chievo Verona), Peter Odemwingie (Stoke City), Michael Uchebo (Cercle Brugge). (rtr,F3-43)
KAMIS, 8 MEI 2014
Serena dan Sharapova Belum Terbendung
MADRID - Petenis putri nomor satu dunia, Serena Williams, melangkah ke babak ketiga turnamen Madrid Open. Dia menang mudah atas petenis Tiongkok, Peng Shuai, 6-2 dan 63. Bermain di lapangan tanah liat, Magic Box tennis center, Rabu (7/5) malam, Serena benar-benar mendikte dan mendominasi permainan. Petenis Amerika Serikat itu berhasil mematahkan servis Peng Shuai tiga kali di laga terse-
KEMBALIKAN BOLA: Maria Sharapova mengembalikan bola ke lapangan permainan Christina McHale di babak kedua Madrid Open. (73)
but. Selain itu Serena juga berhasil melakukan 11 kali ace dan 28 pukulan winners. Adapun Peng Shuai cuma meraih satu ace dan empat pukulan winners. Tak heran, Serena pun mampu mengakhiri perlawanan petenis Tiongkok tersebut dalam waktu satu jam empat menit. Berbeda dari Serena, Maria Sharapova harus memeras keringat untuk melangkah ke babak ketiga. Petenis peringkat sembilan dunia itu menang tiga set 6-1, 4-6, dan 6-4 atas petenis Amerika Serikat, Christina McHale di babak kedua. Di set pertama, mantan petenis nomor satu dunia ini menang mudah, 6-1. Tapi, dia gagal mempertahankan performanya di set kedua. McHale yang berada di peringkat 55 dunia tersebut balik mendikte permainan dan menang 6-4. Di set ketiga, Sharapova baru bangkit dan menaklukkan McHale dengan skor 6-4. Kecewa ”Setelah awal yang benar-benar baik, saya bisa tidak menjaga di tingkat itu pada set kedua. Itu membuat saya sedikit kecewa,” tutur Sharapova.
”Dia (McHale) pesaing yang baik. Dia tidak hanya akan memberikan laga tandang. Dia bekerja sangat keras di luar sana, dan saya pikir dia menunjukkan itu hari ini,” imbuhnya. Sementara di pertandingan lain, petenis Tiongkok, Li Na, mampu menyingkirkan kompatriotnya, Zheng Jie dua set langsung dengan skor 6-2 dan 6-3. Torehan ini menjadikan rekor head to head kedua petenis tersebut menjadi sama kuat,4-4. Di bagian putra, petenis Republik Ceko, Tomas Berdych, juga melangkah ke babak ketiga setelah mengalahkan petenis Afrika Selatan, Kevin Anderson dengan skor 6-1 dan 6-4. Unggulan kelima asal Spanyol, David Ferer, harus kerja keras untuk maju ke babak tiga. Menghadapi kompatriotnya, Albert Ramos, Ferer menang 7-6(6), 5-7, dan 6-3. Petenis Spanyol lain, Guillermo Garcia-Lopez, harus mengakui keunggulan petenis Jepang Kei Nishikori, 3-6 dan 1-6. Yang mengejutkan, unggulan ketiga, Stanislas Wawrinka, ditundukkan petenis kualifikasi, Dominic Thiem dari Austria dengan skor 16, 6-2, dan 6-4. (rtr, H13-73)
SM/rtr
Durant Raih MVP Reguler OKLAHOMA - Kevin Durant menerima penghargaan Most Valuable Player (MVP) musim reguler NBA 2013-2014. Forward Oklahoma City Thunder ini mengalahkan forward Miami Heat, LeBron James, dalam voting yang melibatkan jurnalis olahraga dan penggemar ini. Dari total 125 voting, yang terdiri dari 124 suara jurnalis olahraga dan penayang di Amerika Utara plus satu suara khusus dari penggemar, Durant meraih 119 suara untuk posisi pertama, sedangkan enam sisanya diraih oleh James. Hasil itu memupus usaha James merangkai tiga gelar MVP musim reguler secara berturut-turut, setelah rentetan dua keberhasilannya meraih gelar tersebut sebelum ini diputus oleh Derrick Rose pada musim 2010-2011. “KD sudah tampil luar biasa tahun ini. Selamat dan respek untuknya. Dia layak mendapatkannya. Ia memang sudah tampil amat bagus musim ini untuk jadi MVP,” aku James. Durant, yang pada 2008 menyabet predikat Rookie of the Year NBA, meraih MVP pertamanya itu dengan total raihan 1.232 poin voting, berselisih cukup jauh dari James yang harus puas menempati peringkat dua dengan 891 poin. Performa Torehan Durant ini memang bukan sebuah kejutan besar. Mengingat, performanya di musim reguler memang memesona. Dalam mengantar Thunder menempati posisi teratas Divisi Barat Laut dan lolos ke babak playoff, pemain 25 tahun tersebut mencatatkan rata-rata 32 poin, 7,4 rebound, dan 5,5 assist per pertandingan. Setelah menerima penghargaan ini, Durant punya beban berat untuk mengantar Thunder lolos babak semifinal wilayah barat. Saat ini, Thunder tertinggal 0-1 dari Los Angeles Clippers di gim pertama dari sistem best of seven. Sementara itu, game pertama semifinal wilayah timur yang mempertemukan San Antonio Spurs melawan Portland Trail Blazers di di AT&T Center, Rabu (7/5), dimenangkan oleh Spurs dengan skor 116-92. Tony Parker tampil sebagai top performer dengan 33 poin, tiga rebound, dan sembilan assist. Marco Belinelli mencetak19 poin, disusul Kawhi Leonard dengan 16 angka. Di kubu Blazers ada LaMarcus Aldridge dengan 32 poin dan 14 rebound. Gim kedua masih akan dihelat di kandang Spurs dua hari setelah ini. Di laga semifinal lain, juara bertahan Heat memukul Brooklyn Nets dengan 107-86 di America Airlines Center. LeBron James menyumbang 22 poin, lima rebound, dan tiga assist. James ditopang Ray Allen (19 poin) dan Chris Bosh (15 poin). (rtr, H1373)
SM/rtr
RAIH PENGHARGAAN : Kevin Durant berbicara kepada jurnalis setelah meraih penghargaan MVP NBA musim reguler di Thunder Events Center, Rabu (7/5). (73)
PBSI Bawa Koki ke India JAKARTA - Makanan di India yang pedas dan berkari, dikhawatirkan akan membuat perut para pemain tim Thomas dan Uber Indonesia bermasalah. Karena itu, selama turnamen, PBSI akan membawa tukang masak sendiri dari Indonesia. Selain koki, PBSI juga membawa bahan-bahan makanan Indonesia ke India. Hal itu untuk menjaga rasa dan asupan gizi makanan untuk para pemain. ”Untuk logistik dan tukang masak kita bawa dari Indonesia,” ujar Anton Subowo, Sekretaris
Jendral PBSI. ”Kami akan kirimkan 200 kg beras dan dua koki pelatnas. Itu kami lakukan karena kami takut anak-anak sakit diare,” tambahnya. Masakan India yang kurang cocok untuk pemain Indonesia ini
didapat dari Kedutaan Besar RI di India. Karena, jenis beras, bumbu, dan peralatan memasak yang biasa dikonsumsi para pemain selama di pelatnas tidak tersedia di India. ”Dalam hal ini, Kedutaan Besar RI di India juga membantu. Kita mendapatkan daftar bahan makanan dan peralatan dapur yang biasa dikonsumsi dan digunakan di pelatnas tapi tidak ada di India,” terangnya. Berangkat 13 Mei Skuad Merah Putih akan bertolak ke India pada 13 Mei pada pukul 13.45 WIB. Pertandingan akan berlangsung pada 18-25 Mei 2014.
Tim Thomas berada di Grup A bersama Thailand, Singapura, dan Nigeria. Sementara tim Uber menghuni Grup B dengan Korea, Singapura, dan Australia. Skuad Piala Thomas Indonesia terdiri atas Tommy Sugiarto, Dionysius Hayom Rumbaka, Simon Santoso, Ihsan Maulana Mustofa, Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan, Rian Agung Saputro, Angga Pratama, Berry Angriawan, dan Ricky Karanda Suwardi. Di antara pemain tersebut, Ihsan Maulana Mustofa menjadi satu-satunya pemain muda yang masuk dalam tim inti. ”Saya kaget sekali dipanggil
masuk tim Piala Thomas. Tapi, saya akan buktikan jika diberi kesempatan,” ujar Ihsan. ”Ada faktor rejeki juga buat saya bisa masuk tim Thomas. Karena saya sempet cedera engkel,” tambahnya. Ihsan merupakan pemain muda berbakat peraih medali perunggu World Junior Championships 2013 di Bangkok. Sejak berlaga di turnamen kelas dewasa pada awal 2014, Ihsan mulai wara-wiri di turnamen kelas grand prix gold. Saat simulasi di Solo lalu, dia secara mengejutkan mengalahkan pemain senior Sony Dwi Kuncoro. (nya-73)
Jateng Sumbang Tiga Pemain ke Timnas U-18 SEMARANG - Jateng menyumbang tiga pemain dalam timnas basket putri KU-18 yang dipersiapkan dalam 1st SEABA U-18 Championship for Women yang akan berlangsung di GOR Sahabat Semarang, 26-29 Mei mendatang. Ketiganya adalah Dewi Putri Sungging, Dyah Lestari, dan Ratnani Ayu. Sejatinya, enam pemain Jateng terpilih
Pemain Timnas Basket Putri KU-18 No Nama
Asal
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
Bali Bali Bali Jakarta Jakarta Jakarta Jateng Jateng Jateng Jatim Jatim Jabar
Ida Ayu Nirmala Regita Pramesti Ni Nyoman Winda Nadya Valdiyen Christie Apriani Yusranie Noor Dewi Putri Sungging Ratnani Ayu Dyah Lestari Monica Kristantia Vincensia Vinni Calista Elvira
mengikuti seleksi yang berlangsung sejak Minggu (4/5) hingga Selasa (6/5) di GOR Sahabat. Sayang, Chelly Marcelina, Poppy Paramitha, dan Benita Cindy kalah bersaing dengan pemain dari daerah lain. Selanjutnya, pemain yang masuk dalam tim kembali menjalani pemusatan latihan di tempat yang sama mulai 14 Mei hingga turnamen berlangsung. Pelatih timnas putri KU-18 Julisa Moertoetyana mengatakan, ke-12 pemain itu terpilih melalui seleksi yang ketat dan merupakan terbaik dari terbaik. Kendati hanya diberi waktu tiga hari proses seleksi oleh PB Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi), Julisa tetap memaksimalkan waktu yang ada untuk membentuk tim yang solid. Maksimal ’’Kalau berbicara waktu seleksi, jelas sangat mepet. Tapi, ini tantangan yang harus dihadapi tim pelatih untuk menciptakan skuad yang kuat dan solid. Apapun keadaan tim, harus bisa tampil maksimal dalam turnamen nanti,’’ tutur mantan pelatih timnas basket putri U 16 itu, Rabu (7/5). Ia mengakui masih banyak pekerjaan
rumah yang harus ia selesaikan saat pemusatan latihan nanti. Berkaca dari uji coba melawan tim Sahabat Wisma Sehati, Selasa (6/5) malam, Julisa menilai pemainnya mempunyai skill yang cukup bagus meski kalah 49-67. Di sisi lain,
pemain punya semangat bertanding yang tinggi. Menurutnya, komunikasi antarpemain masih kurang lancar dan penetrasi yang dilakukan mudah dibaca sehingga juga mudah dipatahkan lawan. (H85,K18-73)
SM/Krisnaji Satriawan
BERI ARAHAN: Pelatih timnas basket putri U-18, Julisa Moertoetyana (kanan), memberi arahan kepada Dewi Putri Sungging saat seleksi di GOR Sahabat, awal pekan ini. (73)
KAMIS, 8 MEI 2014
Pemain Muda Jateng Diminta Tiru Ravi dan Awan JAKARTA - Ravi Murdianto dan Awan Seto Raharjo merupakan dua pemain Timnas U-19 asal Jateng. Kedua penjaga gawang asal Grobogan dan Kota Semarang tersebut hampir selalu dipercaya oleh pelatih Indra Sjafri diberbagai ajang uji coba maupun pertandingan resmi. Kepiwaiannya saat berada di bawah mistar membuat namanya dikenal masyarakat luas. Banyak pihak yang menginginkan pemain usia muda di Jateng bisa mengikuti jejak Ravi dan Awan Seto. Keinginan itu disampaikan pengurus Persipa Pati, Suwito dan mantan Sekum KONI Jateng Tri Rustriadi. Keduanya ikut mendukung perjuangan timnas U-19 saat menjamu Myanmar dalam laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, semalam. Menurut Suwito, kedua pemain Jateng di skuad Garuda Jaya tersebut bisa dijadikan contoh bagi pemain usia muda. Apalagi, saat ini sekolah sepak bola (SSB) di Jateng telah menjamur di berbagai tempat. “Ravi dan Awan Seto bagus untuk percontohan. Mereka sangat moncer di U-19. Kami berharap ada penerus mereka berasal dari Jateng,” ujar Suwito. Bicara Prestasi Meski demikian, dia mengakui untuk mencetak pemain berkualitas bukan hal yang mudah. Setidaknya, harus ada dukungan dari Pengcab PSSI di berbagai daerah. “Kita ingin menggugah mereka, paling tidak dari pengcab-pengcab yang bertindak sebagai kepanjangan PSSI. Mereka harus menjembatani perkembangan sepak bola di SSB-SSB itu. Mereka juga harus mengatur dan mengelola dengan benar agar sepak bola kita berkembang,” kata Suwito, diiyakan Tri Rustriadi. Selain itu, dia juga meminta anak-anak SSB tak langsung berbicara prestasi. Sebab, raihan itu butuh perjuangan panjang. “Anak-anak SSB taunya prestasi. Padahal mereka kan masih dalam pembinaan usia dini. (K4-70)
Optimalkan Pressure Ketat SOLO - Persis Solo bakal memaksimalkan pola permainan guna meraih poin pada lanjutan kompetsi Divisi Utama Grup 4 menghadapi tuan rumah Persitema Temanggung di Stadion Bhumi Phala, Sabtu (10/5). Pelatih Widyantoro mengoptimalkan pressure ketat saat latihan rutin di Stadion Sriwedari, Rabu (7/5). ‘’Kami akan menekan dari awal agar permainan mereka tidak berkembang. Pola semacam itu sudah saya berikan kepada anak-anak,’’ ungkap pria yang akrab disapa Wiwid itu. Melakukan tekanan terhadap semua lini lawan ketika kehilangan bola, pelatih asal Magelang itu juga menginstruksikan pada anak asuhnya agar segera merebut kembali bola tanpa menunggu lawan menguasai bola lebih lama. Pressing yang akan diterapkan dengan menempel ketat semua pemain Laskar Bambu Runcing tanpa memberi celah pemain lawan berkreasi menusuk ke area pertahanan. ‘’Persitema pasti ingin meraih kemenangan perdana. Apalagi bermain di depan publik mereka, tentu motivasi berlipat ditambah komposisi mereka full team,’’tuturnya. Skema Alternatif Terkait kemungkinan skema permainan yang digunakan, Wiwid mengatakan semua formasi bersifat fleksibel sesuai dengan kebutuhan. Dalam beberapa latihan terakhir, pola 4-2-3-1, 4-4-2 hingga 4-4-1-1 silih berganti dicoba sebagai alternatif. Menurutnya, berbagai macam skema bisa digunakan asalkan semua pemain dalam kondisi fit. ‘’Semua tergantung performa pemain saat bertanding. Dengan kemauan yang tinggi meraih kemenangan, semua bisa berjalan seandainya skema utama tidak berjalan,’’tambahnya. Selain itu, mantan pelatih PPSM Magelang berharap Fery Anto dkk bisa bermain lebih tenang dan tidak terbebani dengan target kemenangan. Menurutnya, awak asuhnya terkadang merasa terbebani dengan target maksimal dan membuat permainan tidak bisa berkembang. (ger,D11-70)
BEREBUT BOLA: Pemain Timnas Indonesia, Maldini Pali (15), berebut bola dengan, Nan Min Aung (20), pada pertandingan semalam.(70)
U-19 Dipermalukan Myanmar JAKARTA - Timnas U-19 kembali tak meraih hasil maksimal. Setelah pertemuan pertama hanya bisa main imbang 1-1 Myanmar, semalam malah dipermalukan oleh tim yang sama. Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, pasukan Indra Sjafri kalah, 1-2. Ironisnya, dua gol Myanmar dicetak di menit-menit akhir pertandingan. Indonesia memimpin di masa injury time babak pertama. Tendangan bebas Ilham Udin dari luar kotak penalti sukses dimanfaatkan Putu Gede Juni Antara menjadi gol. Tandukan bek bernomor punggung 2 tersebut tak mampu dihalau kiper Myanmar, Myo Min Latt. Sedangkan dua gol Myanmar disarangkan Maung Maung Soe (88’) dan
Kyaw Nanda (90’) lewat tendangan penalti. Bila dibandingkan dengan pertemuan pertama, performa Evan Dimas dkk lebih bagus. Mereka lebih banyak menguasai bola dan memiliki kesempatan mencetak gol. Hanya saja, penyelesaian akhir para pemain Indonesia masih lemah. Pelatih Indra Sjafri mengakui penampilan anak-anak asuhannya lebih baik dibanding laga sebelumnya. Dia menyayangkan peluang emas yang semestinya bisa berbuah gol, tapi tidak terjadi. “Karakteristik pemain kita labil. Tetapi
“Banyak peluang yang terjadi yang harus gol, tetapi tak jadi gol. Akhirnya, anak-anak kehilangan percaya diri. Setelah itu jadi kehilangan konsentrasi,” ungkapnya. Sementara itu, pelatih Myanmar Gerd Friedrich Horst menyanjung penampilan timnya yang pantang menyerah. Pihaknya terkejut pasukannya bisa memenangi laga setelah mencetak dua gol di pengujung laga. “Saya surprise melihat hasil ini karena bisa menang. Tapi, saya akui Indonesia bermain lebih bagus,” jelasnya. Pelatih berkebangsaan Jerman tersebut juga menerapkan taktik berbeda dari pertandingan sebelumnya. Dia tak menginstruksikan anak-anak asuhannya mengawal Evan Dimas secara ketat, namun bermain lebih terbuka. (K4-70)
TC Timnas Sangat Singkat
Pemain Diminta Konsisten SEMARANG- Menghadapi PSIR Rembang di Stadion Krida Bhakti, Sabtu (10/5) lusa, pemain Persipur diminta tak lengah dan konsisten menjaga irama permainan. Kelengahan beberapa saat, bisa berakibat fatal bagi tim seperti saat melawan Persis Solo. Di sisi lain, dituntut kedisiplinan menjaga daerah masing-masing. ‘’Kontra PSIR nanti, harus bermain rapat terutama di barisan belakang. Jangan sampai pemain depan lawan leluasa mesuk ke daerah pertahanan,’’ ujar pelatih Persipur Nanang Kushardiyanto, Rabu (7/5). Nanang mengakui masih banyak pekerjaan rumah yang harus ia selesaikan. Bentuk Permainan Salah satunya masalah komunikasi antarlini. Menurut dia, kesalahan mendasar seperti salah umpan kerap terjadi, hal
malam ini lebih baik dari kemarin. Sebagai pelatih, saya tetap hargai perjuangan pemain karena sudah menunjukkan performa yang bagus. Pemain hanya lengah di menit-menit akhir,” kata Indra usai pertandingan. Mantan pelatih PSP Padang itu mengatakan, pihaknya bakal mengevaluasi skuadnya agar lebih baik lagi. Menurut dia, yang perlu dibenahi antara lain penyelesaian akhir dan mental pemain. “Sepak bola itu permainan 2 x 45 menit. Jadi mulai pertama sampai 90 menit, pemain harus fokus. Kita lengah di menit akhir dan itu bisa dimanfaatkan Myanmar,” tandasnya. Kehilangan Konsentrasi Indra mensilai, skuad asuhannya sempat kehilangan konsentrasi akibat gagal menciptakan gol dari sejumlah peluang emas.
ini bisa berujung petaka jika lawan jeli memanfaatkan kesalahan tersebut. Karena itu, pemain juga diminta konsentrasi dan fokus melihat posisi rekan dan lawan. ‘’Perkembangan yang cukup menggembirakan, Yao Rudy mulai menemukan bentuk permainannya. Perubahan skema permainan juga sangat mempengaruhi penampilannya. Kami berharap tuahnya melawan PSIR nanti,’’ tutur pelatih asal Bojonegoro itu. Selain itu, pemain asal Liberia itu juga tampak padu berduet dengan Rivaldo Manuputi di depan. Nanang juga mengapresiasi penampilan pemain sayapnya Nur Khamid yang tampil impresif saat melawan Persip Pekalongan. Pergerakan pemain bernomor punggung 26 itu kerap merepotkan barisan pertahanan Laskar Kalong. (H85,K18-70)
JAKARTA- Timnas senior menjalani program training camp (TC) sangat singkat. Skuad yang dipersiapkan tampil di Piala AFF 2014 tersebut hanya melakukan pemusatan latihan selama lima hari, 7-11 Mei. Itupun, pemain-pemain yang berasal dari klub Persib Bandung dan Putra Samarinda tak bisa bergabung tepat waktu. Mereka masih membela tim masing-masing pada laga Indonesia Super League (ISL). Sesuai jadwal, Persib akan menjamu Persija di Bandung, Kamis (8/5) ini. Begitu pula Putra Samarinda menghadapi Persiba Balikpapan di hari yang sama. Sehingga pemain baru lengkap mengikuti TC pada Jumat (9/5) besok. Sedangkan, pertandingan persahabatan bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, 11 Mei mendatang. Pemain Persib yang tak bisa datang tepat waktu, di antaranya I Made Wirawan, Supardi, Achmad Jufriyanto, Hariono, Firman Utina, Ferdinand Sinaga dan Tantan. Sebenarnya, M Ridwan juga dipanggil, namun dia tak bisa ber-
gabung karena patah tangan. Gelandang Maung Bandung tersebut diganti TA Musafri dari Pelita Bandung Raya (PBR). Adapun, pemain Putra Samarinda yang telat adalah M Roby. Tim pelatih tidak mau meributkan pendeknya program pemusatan latihan. Mereka masih optimistis latihan tetap berjalan lancar meski hanya berjalan lima hari. Individu “Pemain harus bisa menunjukkan diri bahwa mereka layak di timnas. Mereka harus bisa menyerap keinginan pelatih meski hanya lima hari latihan. Jika mereka pemain terbaik, pasti akan menunjukkan progres dalam menyerap materi latihan secara individu,” kata asisten pelatih Widodo C Putro. Menurut dia, semua pemain yang ada di skuadnya saat ini adalah yang terbaik di masingmasing klub. Namun beberapa yang dipanggil ada muka-muka baru seperti Asri Akbar (Sriwijaya FC), Steven Imbiri (Persiram) dan Imanuel Padwa (Persiram). (K4-70)
Tak Pernah Kalah, Persiku Jadi Ancaman
SM/Dian Aprilianingrum
DITEMPEL KETAT: Gelandang Persibas, Triyanto, ditempel ketat pemain Persipa dalam pertandingan di Stadion Satria Purwokerto, kemarin.(70)
Persibas Hempaskan Persipa ● Kompetisi Divisi I Grup G PURWOKERTO - Persibas Banyumas hempaskan Persipa Pati 2-1, pada lanjutan kompetisi Divisi I grup G, di Stadion Satria, Purwokerto, kemarin. Hasil itu menampatkan tuan rumah kembali ke puncak klasemen sementara. Gol pertama tuan rumah dicetak Triyanto lewat tembakan bebas menit 55. Gol ke dua bunuh diri pemain Pati, setelah Satyo Hudoso dan kiper Octa Wahyu salah pengertian, dalam mengantisipasi bola tembakan Triyanto. Pati membalas lewat Octavian Nurcholiq menit 61. Dengan hasil itu, Laskar Bawor mengoleksi nilai tujuh, hasil dua kali menang dan sekali seri. PSISra Sragen yang semula di puncak klasemen dengan nilai enam, turun menjadi runner up. Akibat kekalahan itu, Pati tertahan di urutan empat. Turun dengan target harus menang, skuad tuan rumah langsung menggebrak begitu wasit Sarwanto melakukan kick off. Peluang didapat Trianto, tetapi tembakannya masih bisa ditepis kiper. Sepanjang babak I Persibas terus menyerang, namun tak mampu menjebol gawang Pati yang bermain bertahan. Di awal babak II, Triyanto yang menyerang lewat sayap kiri dilanggar lawan. Dia lalu mengeksekusi tembakan bebas itu, bola tendangannya meluncur ke tiang jauh dan masuk. Tiga menit kemudian, dari posisi sama, Triyanto melakukan tembakan bebas, kali ini gol lahir bek lawan salah pengertian. Sore ini Persik Kendal melawan PSISra Sragen. (bd-70).
SEMARANG- Hanya tiga tim di grup 4 Divisi Utama yang belum pernah kalah. Selain PSIS, terdapat Persis Solo dan Persiku Kudus. Catatan tak pernah kalah yang ditorehkan Persiku pun menjadi ancaman tim lawan, termasuk PSIS yang menjamunya di Stadion Jatidiri, Sabtu (10/5). Selain tak pernah kalah, tim berjuluk Macan Muria juga selalu mencetak gol di tiga laga terakhir, baik di kandang maupun laga tandang. Sama halnya dengan striker PSIS Julio Alcorse, Persiku memiliki Gakao Amadou juga produktif dengan torehan lima gol. Anak-anak Persiku memiliki kepercayaan diri tinggi untuk dapat mencuri poin di Stadion Jatidiri, akhir pekan ini. Hal itu tidak lepas dari kemenangan 2-0 atas Persitema Temanggung. Itu adalah kemenangan pertama sepanjang kompetisi Divisi Utama 2014. Antisipasi ‘’Persiku berbeda dengan tim-tim lainnya. Mereka memiliki catatan pertandingan yang cukup baik. Pemain-pemain asing yang dimiliki juga berkualitas. Bahkan striker Gakao Amadou mampu menciptakan banyak gol. Namun, tidak akan ada penjagaan khusus. Kami mewaspadai semua pemain lawan,’’ujar Pelatih PSIS Eko Riyadi.
Agar tak kecolongan, pelatih 45 tahun itu sudah menyiapkan strategi khusus. Termasuk menyiapkan cara membongkar pertahanan lawan. Pasalnya, ada kemungkinan, Persiku menampilkan permainan bertahan dengan harapan dapat mencuri satu poin. Menengok pengalaman sebelumnya, Fauzan Fajri dkk kesulitan menghadapi lawan yang lebih banyak bertahan. Seperti melawan sembilan pemain Persitema Temanggung di paruh kedua, beberapa waktu lalu. Meski unggul jumlah pemain, tim kebanggaan warga Kota Semarang hanya mampu menambah satu gol di paruh kedua. ‘’Selain Alcorse, kami masih memiliki Hari Nur yang sudah mencetak dua gol. Para gelandang, seperti M Yunus dan Boas Atururi juga kerap kali memecah kebuntuan. Artinya, banyak cara yang dapat kami lakukan untuk membobol gawang lawan,’’imbuhnya. Sementara itu, Manajer Tim PSIS Wahyu Liluk Winarto menyebut, laga akhir pekan ini akan menjadi tantangan bagi para pemain. Menurutnya, sebagai salah satu syarat mewujudkan target pertama lolos 16 besar, PSIS harus lebih baik dibandingkan tim lain di fase grup, termasuk Persiku. ‘’Kelayakan PSIS untuk lolos 16 besar dan promosi ke Indonesia Super League akan diuji terlebih dulu di penyisi-
3 2 2 4 3
2 2 1 1 0
1 0 0 0 1
0 0 1 3 2
4-1 5-0 3-3 4-8 0-5
7 6 3 3 1
SM/Hendra Setiawan
LEPAS: Striker PSIS Hari Nur Yulianto (kanan) lepas dari kawalan rekan-rekannya pada latihan di Stadion Jatidiri, kemarin.(70)
Timnas U-23 Tantang Rep Dominika SLEMAN - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 merencanakan dua kali uji coba dalam training center (TC) tahap ketiga. Sebelum melakoni latih tanding dengan
Republik Dominika, 15 Mei pekan depan, Skuad Garuda Muda terlebih dahulu menggelar latih tanding di Yogyakarta. “Sebelum uji coba dengan Rep Domi-
Klasemen sementara grup G Divisi I 1. Persibas 2. PSISra 3. Persik 4. Persipa 5. Persebi
han grup. Karenanya, memenangi setiap pertandingan menjadi tantangan yang harus dilewati. Melihat tren positif di lima laga awal, kami rasa anak-anak dapat mewujudkannya,’’tegas pria yang juga peternak burung kenari itu. (K18, H85-70)
SM/Gading Persada
BERI UMPAN: Bek sayap Syaiful Indra Cahya (kanan) memberi umpan kepada Fandi Eko Utomo saat pemusatan latihan tahap ketiga di lapangan sepak bola UNY, Sleman, kemarin.(70)
nika 15 Mei di Solo, kami agendakan terlebih dahulu beruji coba di Yogyakarta, 12 Mei-nya. Lawannya belum ditentukan,” jelas arsitek Timnas U-23, Aji Santoso usai memimpin latihan tim di Lapangan Sepak bola Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sleman, Rabu (7/5). Aji pun tidak mempermasalahkan siapa calon lawan yang akan dihadapi anak asuhnya pada jadwal latih tanding Senin (12/5) pekan depan. Sebab, uji coba itu hanya dijadikannya sebagai ajang pemanasan. Materi Latihan “Laga sebenarnya ya melawan Republik Dominika itu. Di uji coba sebelumnya buat pemanasan saja,” imbuh pelatih yang absen pada hari pertama pemusatan latihan tahap ketiga ini. Tidak bernafsunya Aji dalam uji coba di Yogyakarta juga didasarkan belum maksimalnya pembentukan tim pada TC tahap ketiga ini. Sebab, pada tanggal tersebut dijadwalkan ke-23 pemain yang dipanggil baru bisa lengkap berkumpul semua. “Di TC kali ini memang pemain tidak
langsung lengkap berkumpul di hari pertama atau kedua latihan bersama. Saya perkirakan baru lengkap 12 Mei nanti. Seperti beberapa pemain Persija Jakarta yang masih harus bertanding dengan Ajax Amsterdam tiga hari sebelumnya,” tutur eks pelatih Persebaya 1927 itu. Apa yang diutarakan Aji benar adanya. Sebab, pada hari kedua TC tahap ketiga kemarin, baru satu pemain tambahan yang bergabung. Pemain Pra PON Jatim, M Zaenuri menjadi pemain kesebelas yang menyusul sepuluh pemain lainnya yang sudah datang pada hari pertama. Selain itu, tidak lengkapnya pemain juga menyulitkan tim pelatih memasukan materi latihan. Bahkan dalam game setengah lapangan yang dimainkan lima melawan lima, kemarin, pelatih kiper Benny van Brekuelen turut dimainkan karena penjaga gawang yang datang baru satu, Yogi Triana. “Belum lengkapnya pemain juga menyulitkan kami seandainya ada tes VO2Max,” tandas asisten pelatih Mustaqim. (K15-70)
17
KAMIS, 8 MEI 2014
BPR/BUTUH UANG
* TIKET *
KOMPUTER
LOWONGAN
1JAM PASTI CAIR,BPKB,GkRibet,Pin 2A19A9A4,70865901/081228888901
LOWONGAN DCR KRYWTI ADM&Mrkting,SMA Mnrik Hub:Dian Mtr Jl.Gajah 26A Smg
00454052014-2
00451052014-2
GESTUN & PELUNASAN KK Murah 2,5% Merbau Raya 79 Bymanik-70200425
BTH DRIVER,SPB, SPG.Purwomukti Raya No.4 Ph:6721349/91085136
01A08E141TT-2
BURSA TIKET MURAH - ONLINE !!! Smg:3584141-8442468, Ung:6924040 01A08E141GM-2
** BIRO BIRO PERJALANAN ** PERJALANAN
PT.TRIMITRA TOUR,MengucpknTerima Kasih Kpd H.Agus Sumartono (CV. Wicaksana),Hj.Sri Sujiwati(Hotel Siliwangi),H.dr.Massudi Suwandi& Hj.dr.Rieche Marijati(RsKriyadi) Beserta Rmbgn,Ats Kepercayaannya Kpd PT.TRIMITRA Tour Sbg Mitra Prjlnan Ke Tnh Suci.Prgrm Umroh= 3&18Juni,BySaudia LsgMadinh.Umrh Rmdhn Awal Tgh,&Akhr.Hub:3584935
BUTUH:TUKANG BUBUT Untuk Bengkel KarangRoto Genuk:082 13 5555 662
01A08E141CK-2
00440052014-5
PT.NAJAH TOUR UMROH Tgl.23-Mei, 4 &15-Juni'14(10Hari)Umroh Dubai (12Hr)Tgl.16-Juni'14.Hub:Ph.02476744010 /70708813/ 081325702228
LSG KERJA Pa/Pi SLTA Max.28thn Dtg ke:Tanggulmas Tmr V/89 Smg
00441052014-2
00439052014-4
DCARI KAPSTER Berpglm,Gaji+Bonus besar u/daerah Klipang.70701119
* KENDARAAN SEWA *
DICARI:KARYAWAN CUCI MOBIL, Umur max 30th. Hub:Kokrosono 498 Smg
00441052014-2
ALAT BERAT JL:LODER, BEGU,FORKLIFT 1-10 TON Hub:081 127 1069,Bs Kredit 1-3Th 00428052014-2
GNP RENT FRKLFT Bisa Mlyni Unit Baru Crane.7600601/ 081326129130 00439052014-2
DISEWAKAN Excavator,Forklif Dan Compresor+Jackhamer.087832563203
BAHAN BANGUNAN PAGAR BRC BONDEK BAJA RINGAN MT.Haryono 245-3549208/3547882 01A08E141TT-2
PUTRA PINTU Folding Gate,04=340 m2,05=360m2,Kanopi190m2.70274147 00260052014-2
01A08E141TT-5
SEWA BUS PARIWISATA AC/NON AC 27,31,35,39,55,65 Seat 2012 Sewa Non AC Dpt AC Ekonomi.Hub: 024-70112889/70445558/6718303-4
RUMAH ** BINATANG BINATANG RUMAH **
DCR Tkg gmbar Autocad,Konstruksi baja.Gajah Ry 40 Hp:085640024467
00447052014-2
DIBUTUHKAN BEBERAPA GURU TK & SD Islam Primadana.Lamarn ke Alamat Ketua Yayasan Pendidikan Krama Atmaja,Jl.SingaUtara 40 Kalicari Smg Ditutup 10 Mei'14 Jam 12.00
MURAH GESTUN 2,1% Pelunasan 2,3% (Majapahit) Ph.6717633/ 70872590 01A08E141GM-2
JmnBPKBmbl LsgCair,PlafonTinggi Hub:PT.Citra Mandiri-70226555
00438052014-5
01A08E141CK-2
DBTHKN SGR GURU Utk ditmptkan di SD-SMP,Kirim Lamaran Ke: Lembaga Pendidikan Ulul Abshor,Jl.Karang Rejo II/25A Banyumanik Semarang. CP:085876209297 / (024)70337972
** BUSANABUSANA **
* BUTIK *
MINIPOM JANTAN STANBOOM 2BLN. Hub:024- 70221121, Pin.324EA1FD 00439052014-2
BIRO IKLAN/REKLAME ** BIRO IKLAN/REKLAME ** NeonBox500Rb/M Billboard 250Rb/M Huruf Timbul 3Rb/Cm.Mrh.70186755 00439052014-2
BUS NUGROHO AC/NON AC/EKONOMIS 59/50/38/31/27/13 Seat Th'2013 Melayani Tour Jl.Kawi I/13 smg Ph(024)8318454-8504071-70286647 01A08E141CH-4
MOBIL TOKO (VW MODIF SKL) Buat Jual Baju,Makanan dll. Harian,Bu lanan,Tahunan Hub.0812 2516 5389
** BIRO JASA ** JASA BIRO
01A08E141CK-3
** ELEKTRONIK ** ELEKTRONIK AHLI PASANG ANTENA TV(125rb) Dpt 1Ant,Kbl,Jek,Psng,Agen(CCTV 4jt) (Parabola 1jt)(Indovision 149rb) Grnsi 024-70432233/ 081399138205 00440052014-4
DIBELI TV.LCD.AC.KULKAS.ALAT RMH Tgg.Rosok.SglKondisi.Ph.70540051 00458052014-2
DIBELI TV,LCD,AC,KULKAS,ALAT RMH Tgga,SglKondsi,T.70867173 LsgDtg 00458052014-2
DIBELI TV,LCD,AC,KULKAS,ALAT RMH Tgga,SglKondsi,T.70131411 LsgDtg 00458052014-2
PANASAT PRBL HDBonusFilmBluray3D Dws,DLL -08122515653 Seroja II/3 00440052014-2
TOKO PARABOLA Jl.Hasanudin G 3 Psg/Servs/YesTV/Indovsn-70889950
01A08E141CH-2
* JASA PROPERTY *
TRANS SUKSES: ELF/BUS TH.2013 Ph.6921059,33058808
00440052014-2
DIBELI TV TAPE DVD Ampli Spk PS Kulkas Ph.70231395 - 70436977
01A08E141CM-2
TOTAL GYPSUM Spslis PlafonGypsum Partisi,Cat tembok.Ph:70087978 01A08E141TT-2
PRODUSEN White Board,Papan Data, Slogan,Refill Spidol,Kit Upacara Buku Admin Sekolah dsb. CV.AKA Jl.Majapahit 571 A.T: 6700751 00429052014-4
** BAHAN BANGUNAN ** BAHAN BANGUNAN
SPESIALIS RENOVASI RMH Bsr/Kcl, FreeGbr+RAB Dlm&LuarKota70129510 01A08E141CN-2
JASA BorongBang,Rmh/RkRenov.Home Property,082134388297/7CAFC500 00444052014-2
* PENGIRIMAN BARANG *
SURABAYA TAXI Phone.(024)8313131 Pregio,NewInova,Avanza G,Alphard 01A08E141GM-2
SEWA Mbl+Driver,Murah,ArmadaBaru GG Rent:70217212 / 081226956265
00259052014-2
PRIMA Inv,Avz,Xna,Luxio,Pick Up BsStir Sdr:70329090/081325269090
00458052014-2
DIBELI NOTEBOOK /KOMP/MONT/PRINT UPS,SglKnds,HrgMantap.T:70354958
00458052014-2
** KOST **
KOST
NGEKOST BISA DAPAT MOBIL HANYA Ada di D'Paragon Fasilitas Lengkap AC,Furnished,DLL.Mulai 1,5JT /BLN,150RB/HR.2 Lokasi strategis H:081329988000 www.dparagon.com 01A08E144YG-5
CalystaTuguMUDA BsHrian/Migguan/ Blnan.Fas:AC,TV,KM.Dlm,Grsi,CCTV HgMulai75ORb7O3O6OO1/O811275O666 00441052014-3
KOST ADA AC, SPRINGBED Rp 400Rb Jl.Selomas Raya Hub:089633317893 01A08E141GM-2
KOST/SEWA Prum Dinar Rmh Bru,Dpn Ps.Meteseh Tmbalang.081390426375 00398052014-2
KOS EXCT AC,KM Dlm,CuciStrik.Jl. Panda Ry75.081325297038/70564899 01A08E141AL-2
HOMESTAY Dr.Cipto 214.Bersih Nyaman AC,TV.Hub:024-8441268 01A08E141TT-2
KOST SUSANA Kelud Raya-70100808 AC1,3jt,tnp AC 600rb.smua KM dlm 01A08E141TT-2
LAIN-LAIN ** LAIN-LAIN **
T.70237747 Dibeli TV,LCD,PS2,PSP NDS,AC,Klks,Alt Rmhtg.SglKondisi 02A08E14BNS-2
ISTANA SEWA AC 60Rb/Pk & Genset 15Rb/Kva,FanCool 150Rb.70885678
00455052014-2
23 RENT CAR INOVA,ALL NEW AVANZA Unit Banyak,Bs Stir Sdri.3512924
ReparasiLaptop CPU,Print,UPS,Mon Orenta,jl.MugasBrt12-8444310 J/B
01A08E141CN-2
00444052014-3
ELF 13SEAT LUX KARAOKE 2000 LAGU Nugroho(024)8318454-8504071 Smg.
00425052014-5
00280052014-2
02039042014-4
00447052014-2
** ALAT KANTOR/SEKOLAH ** ALAT KANTOR/SEKOLAH
RODAJAYA (UnitMobilTrbaru)NewAlp Hard"G"Vellfire,CamryV,FrtnerMtc Dsl11-13,Inova/NwInovaG Dsl10-13 (12/18jam)PmbyranBsDebit/Master /Visa.T:024-8415031/024-8317767
DIBTHKAN SGR: ARSITEK 1 ORG,P/W, BerpnmplanMnrk,Berpglmn Dibidang nya,Max.30Th.CV+Lmrn Lsg Ke:Ruko Jurnatan B.3 (Samping CIMB Niaga Sayangan)Smg,081 901 603 774 01A08E141CK-5
DIBTHKAN: MANAGER MARKETING RM & Manager Distribusi Minuman Area Semarang.LmrDikrmKe:PT.HARGO,Jln Potrosari II/5D Srondol Smg50263 00439052014-4
DBTHKN 1).2 Tng Teknisi Elektro, P/W; 2).10 Tng Bantu Rakit,P/W; 3).Admin,W; 4).Sopir,P u/Wilayah Purwodadi.Hub:087717310668 00422052014-4
DBTHKN SALES&SOPIR Pglmn Kanvas Min 5Th,Siap Luar Kota,Pny SIM A,Max35Th,Soba Bisnis Square JD 71 Solobaru Solo:0271-622948 01A08E144SL-4
DBTHKN SGR KRYWN Pria u/Tkg Msak Restoran Korea&Wnt utk Pramusaji Restoran Korea.Tempat: Jl.Sultan Agung No.69,SMG.Hub:085640618478 00267052014-4
DIBTHKN:TNG CLEANING SERVICE,P/W Llsn min.SMP,Max.35Th.Hub: PT.Multi Mandiri Jaya,Jl.Halmahera Tmr 8 B(Lt.2)Smg,T.8419279
01A08E141TT-4
OPEN HOUSE KrjKAPAL PESIAR EROPA & USA:22,23,24 May 2014 (09.00Pagi)MentorCollege Jl.Sido mukti Raya Tlogosari Smg 6701700 00449052014-4
DICARI SEGERA ADMIN WANITA Mahir Komputer,Min.SMU.Kirim Lamarn ke Jl.Simongan No.99 Smg T.70056799
00448052014-2
70888506 BeliSglKondisi TiapHari TV AC LED LCD Monitor Laptop CPU
00438052014-3
01A08E141GM-2
BTH 100 TngKrj u/Adm Kntr&Prdksi Llsn Baru-35Th.2-3Jt/Bln.Min.SMP Lsg Krj!Ibu Ratna (081904848409)
DIBELI AC..AC..Kulkas,Mesin Cuci Hub: 70081993 Segala Kondisi
SRT MOVERS JASA PINDAHAN,PACKING Trucking Indonesia & Int'I. 0247618570/081390247559/08170196266 00455052014-3
RAJA PINDAH Jasa Pindahan dan Packing.Pindahin Apa Aja,Kemana Aja.Hub:024-6706480/081252525480 02041042014-3
OTT JASA PINDAHAN & TRUCKING Hub:024-70877831/081328314976 00455052014-2
* SERVIS (PANGGILAN) * ONNA Window Fashion TiraiJendela(RolerBlind,Vertical Wooden Blinds,Roman Shades dll) Kassa Nyamuk(Magnetic,Lipat dll) Pintu&Partisi(Exona,FodingDoor, Lipat Doors,Shower Screen) Puri Anjasmoro DD.I/5 Ph7608065 Ruko Mataram Plaza B/2 Ph3560058 Patimura No.6-F Ph3544857 Smg Kimangunsarkoro 812B Ph76588098. 01A08E141CH-10
Murah JOSS: Bj Ringan,Canopy, Plafon,partisi,kusen nium,renov Hub:085711118448 01A08E141CN-3
SEVEN STARS JL.CITARUM 29 SMG PH3542030-3544009 Pasang Kanopi, Tenda,F.Gate,Kusen,Pintu Almn.
SERV KILAT Mrh&Grnsi 24jam AC,AC JetPump,Kulkas,M.Cuci,P.Air,Disp W.Heater,Buat Sumur Bor D/L.Kota 024-3584788-70991292 Jl.Dr.Cipto 00457052014-4
"SPESIALIS" - - - - LIBUR BUKA AC,AC,Kulkas,MCuci....Ph.7624896 -91122224... Panggil Murah Grnsi 00374052014-3
SERVICE TV SGL MERK LsgJadi24Jam AC,AC,Kulkas,MCuci,JPump.7626373 00439052014-2
SONY,TOSHIBA SHARP,LG,POLYTRON. ServiceTV LCD+Tbg,LsgJd.7O1OOO75 01A08E141AL-2
PURI TEHNIK 7625918 (MRH,GRSI)AC KlksDisp,M.CuciPAir,TV,DVD,PBola 00439052014-2
01A08E141CH-3
PRAKTIS SPECIAL CANOPI,F.GATE, Pagar,K.Alm,T.Putar.Hub:Jl.Gajah RayaNo.7A Ph.024-6710938(DpnBRI) 00439052014-3
"MJS"Wiremesh Floordeck,AtapGalv PgrBRC Glswool,AL.Foil.KwtLoket/ duri.Mesh S/S T.70126053/7602546
* SIM/STNK/MUTASI * URUS PERP STNK, SIM,KIR,MUTASI Kdmundu Ry Lama No.3,T.70546872 01A08E141CK-2
ARDIAN JASA URUS: SIUP,TDP,NPWP UD,CV,PT,dll Hub:085 713 812 227 00444052014-2
00439052014-3
ADITCON JAYA PAGAR BETON.TrmPsg+ JL.PlgMurah70970738/085745956278 00440052014-2
ANUGRAH PAGAR BETON.Trm Psg+Jual PalingMurah:024-6590084/70960800 00440052014-2
"SURYA" K.Almn,RolingDoor,F.Gate Canopy.Jl.Tmn Kelud 14-70946200 01A08E141TT-2
LANTAI MOTIF 40X40 KWI=40rb/m Cahaya,Supriyadi 69H Ph 6715529 01A08E141CH-2
SAVITRI CANOPY,FGATE,RTANGGA,SS, Pgr Jl.Peres74 Ph3541874-3551406 01A08E141CH-2
BINTANG JAYA KACA,KUSEN ALM,Pntu Etalase,FGate,RDoor,ACP.70463389 00438052014-2
PROMO GRANIT 60x60 KW1=96000 UsahaMakmur,MT Haryono61-3550888 01A08E141TT-2
SPECIAL CANOPY BALKON,PAGAR,Murah,Cepat.Hub:76740494-70103473 01A08E141CK-2
* SUMUR/WC *
RENT CAR SEMUA JENIS MOBIL BARU Hub:Ph.(024) 70253231 / 70251960 00439052014-2
BUS/ELF 2013: 15-31 Seat,AC,TV, Carter Dlm/Lr.Kota.T:02470570947
01A08E14WWS-3
RODAMAS KRS LIMBAH WC Mobil Baru TdkBau,MsnOtmts,Dlm&LrKota,H.Lbr Bk(O24)85O5943/7O721444/74O36663 00441052014-3
SEDOT WC JGN TGODA HRG MRH CPT Penuh Lg Rugi 2X.Hb:DOREMON Jaya Sjk 1980.T:024-6722939/76729596
* TOUR/TRAVEL * TS TRAVEL: SMG-BDG, SMG-PWKT Telp:7609958,6921059,33059888 01A08E141CM-2
** BPR/BUTUH BPR/BUTUH UANG UANG ** UNTUK APAPUN KEBUTUHAN ANDA!!! Kami Siap Mlayani,JsMulai1,25%/ Bln dg Pros Cpt,SyrtMdh,JkWaktu sd 5th,Jmn Srtfkt/BPKB.Hub Sgr: KSP Primadana:Wahidin-8441882/83 Srondol-7498181,Ungarn-6926060/ 7070,Ngalian-7600066/16,Mjpahit6724888,Purworejo-(0275)323987 Yogyakarta-(0274)555123. 01A08E141AL-9
KRDT MULTIGUNA BgMulai0,25%.Plafond sd 10M.Bs u/Apapun Kbutuhan Anda.Hub:BPR GunungRizki,KtrPst: 6705442,Puri:7614965,Bymnk:7475755,KdMndu:6706642,Gjhmd:3515088 Ngaliyan:7623338,Ungrn:76913131, Genuk:6581697.Kartasr0271-738566
BUTUH DANA CPT? Syrt:Mudah,Jmn BPKB/Srtfkt.Hub:BPR Artha Mukti Santosa,Jl.Jend.Sudirman No.167 T.7608811,7603323 (Fanny/Ratna) Tab&Deposito Bng Mnrik diJmn LPS GESTUN 1,3% PELUNASAN 1,4% BUKA Sampai 21.00,TengahKota-70346999 Undip Tembalang - 70563999 01A08E141CK-3
DPTKN KREDIT dg Bunga Mulai 1% Hanya di BPR RAM,Jm BPKB/Srtfkt Segera Hub: Asih/Henny-6721721
SEDOT WC MAMPET WASTAFEL,Sal.Got TnpBongkar.70119712-082322503878 00439052014-2
SEDOT WC&LIMBAH Mobil Baru,Jujur MurahTdkBau:7608717/081228770338 00444052014-2
LALA SEDOT WC SERVIS BAGUS MURAH Dlm&LuarKotaTiapHari.024-3552411 00439052014-2
SANTOSOJAYA KRS WC&LBH,TANJUNG 8 Ph(024)3548090-3542438-3542439 01A08E141PT-2
00440052014-2
** FOTOKOPI ** FOTOKOPI OBRAL CANON IR 5050/75/6570/4570 /5000 Dll.Hrg Mrh Hub.0248502066 00444052014-2
** HIBURAN ** HIBURAN
BTH DANA CPT,5 MNTCAIR,TnpSURVEY Jam:Sertif &BPKB.KSP.Centra Dana Ngesrep Tmr V/32 D SmgT.70692095 KREDIT SERBAGUNA BPR WM LBH CPT Lebih Mudah,Lebih Murah, Agunan BPKB/Sertifikat.Hub:024-33053344 01A08E14BNS-3
MURAH GESTUN 1,3% PELUNASAN 1,8% Kami Bantu.Hub:(024) - 91046888 01A08E141CK-2
BELI MBl BungaMulai 0,49%LsgCair Hub:PT.Citra Mandiri - 70226333 01A08E141CK-2
GESTUN V&M 1,3-2,1,PLNS V&M 1,52,3. Erlangga Ry 41B Ph70555047. 01A08E141CH-2
ACCU S.O.S SALE IncoeNS40Z=350rb NS60=370rb,NS70=490rb(TT)Layanan Antar24jam(Smg-Ungaran).HariBsr& MggBuka.AnjasmoroRy43 T:70900911 Sukun Ry 5 Banyumanik T:70409911 Prof Hamka32 Ngaliyan T:76631871 Majapahit Raya 191 A T:70900911 01A08E141GM-7
WARNA DESIGN Cetak MMT 280 Rp.13000/m2 lkp smpai finishing Jl.Majapahit, Ruko Saka Square Blok A10 (024) 76928605 01A08E141TT-4
* KOLAM RENANG * SWIMMING POOL GOLDEN HILL Bukit Duta 2-4 Bkt Sari.Ph.024-7473191 01A08E141TT-2
** KEHILANGAN ** KEHILANGAN HILANG STNK H-9049-MB,SIM A,C An.Teguh Wiyono,Jl.Pemotongan No.49 Rt2/2,Kalicacing,Salatiga 01A08E145SY-3
HILANG BPKB H-1527-YS,AN:Agusti nus Agus Priyadi,Jl.Murti Murni G/49-A Smg.Hub:6580833 01A08E141CN-3
HILANG BPKB H-1478-RS,AN:Agusti nus Agus Priyadi,Jl.Murti Murni G/49-A Smg.Hub:024 6580833 01A08E141CN-3
HILANG STNK H-4662-CF,AN:TOFAN Setiyo Andini,Hub:081914553355 00396052014-2
BPKB H-1756-S,AN:Sri IsniPurwito sari,Indraprasta 78 Smg.T6580833 01A08E141CN-2
BPKB H-1846-SH,AN:DARTO SUGIJONO Jl.Hiri IV/8 Smg Timur.T:6580833 01A08E141CN-2
BPKB H-8775-LA,AN:HASAN WINATA Wotgandul Timur 36/A Smg.6580833 01A08E141CN-2
HILANG STNK H-3317-JJ An.UMAYAH Hub:082227572579 00399052014-2
HILANG STNK H-4539-QR An.GANANG Hendratno.Hub:024-6730729 00415052014-2
01A08E141AL-3
01A08E141CK-3 00444052014-3
00455052014-2
MATRIX PARABOLA DIGITAL:Psg Baru Servis:Segala Parabola -70080024
00274052014-2
01A08E141AL-5
CENDANA KRS WC MOBIL BARU Dijamin Cepat,Bersih&Memuaskan Hub:(024)3542653 - 3562498
SEWA AC GENSET CV.CAKRA FanCooler.T.024-6710498/70220320
00440052014-2
01A08E141AL-7
01A08E141CH-3
ANJASA BAJA RINGAN JUAL BATANGAN &PemasanganBerkwalitas.HrgPabrik Hub:(024) 70177774/ 081226567899
00439052014-2
IG RENT INOVA,AVZ,JokMbTechBrsih Mulai 200rb*8509392/082133186285
* SIUP/NPWP/TDP/TDR *
00444052014-3
STAR ALMN FOLDING GATE,CANOPY, Tenda Krey,RollingDoor,Rak Siku, Mt.Haryono 664 Ph3511181-3586666
PM RENT CAR Innova,Avanza,PU,ELF +Driver.Hub:70161999/08112900588
00429052014-3
** KOMPUTER ** KOMPUTER LCD+TV17"=750rb HD320/500/1T:325 UFD 4/8 Tosh:40/58, LX300+=550rb NB 12"Core2Duo/1Gb/Batt 2Jam=1,3 PC C2D/80/1Gb/Dvd/Atx Dell=950rb LaptopToshiba 14=1,5jt.T:3554484 00440052014-5
JUALBELI LaptopBaru/Bekas-Terima LaptopSeken SglKond-Trma Service Laptop.Hub:70000346/087779842406 01A08E141RZ-3
MURAH MultinetSuyudono93/3551850 LenovoDualCore/80g/Dvd+15"=825r Pc Hp Cor2Duo-6300/8300/P4=450Rb 00444052014-3
ANDA MAU PUNYA HAJAT,PESTA,MANTU Atau Sunatan.Butuh Tratak,Dekor, Panggung,dll.Hub:DCM Jl.Cimanuk VIII/5 T:08112714632/024-3587188 01A08E141PT-4
JUAL MIE AYAM CUEKER &BAKSO Beli 1 Gratis 1,depan ADA Fatmawati & Kusumawardhani.Tlp:024-70030333 00438052014-3
AndaBthDESAIN ,BosBorong U/Renov Rmh,TkBatu,Cat.Nur 024.70144089 00446052014-2
ACCU MOBIL NS40=330,NS60=370, NS70=480TTSmgIndahE2/12-70309696 01A08E141CK-2
DIBELI SEMUA BARANG BEKAS,MEBEL Elektronik, dll Hub: 70 133 635 00444052014-2
BOTOL KEMASAN & BOTOL HERBAL,Galon+Tisu. 6734110/081 3924 99336 01A08E141CK-2
DIBELI:GALON AIR 19 Ltr Second MshBagus Sebanyak2nya T.70889350 00440052014-2
JL:CASH Rgster,MsnPasah Es,Meja/ KursiMkn,GrbakBakso,Dll.70127150 00447052014-2
DIBELI SEMUA BARANG YANG SUDAH Tidak Terpakai 70659728 Siong Ki 00316052014-2
JUAL BRANKAS BARU & 2ND.Hub:Unta Raya 12A T.6704353/08122869762 01A08E141TT-2
LOWONGAN ** LOWONGAN ** Segera dibuka N E W ATLAS TAXI Pool Mangkang,Bth Pengemudi,Pria Max 50th,Sim A/B,Foto 4x6 (4lbr) Info:P.Oky 024-91134106,08191441 9100.Dtg Lsg Seleksi(senin-jumat Jam Kerja) Pondok Brangsong Baru Jl.Dieng XII F 206 Kendal 01A08E141GM-7
DIBUTUHKAN SALES LAPANGAN,PRIA, 18-25Th & Admin Wanita.18-25Th & Sales Counter,Pria.18-25Th, Min SMA/SMK,Kirimkan CV Foto 3x4 +IJasah Ke:Toko Sentra Otopart, Jl.Tlogosari Raya II/48B Smg 00414052014-6
DICRI TEKNISI LISTRIK,Paham Arus Kuat,Mtr,Control,dll.Tkg Brander Ptong Besi,Krj di Kaliwungu.Lmrn Ke:PT.ABADI JAYA,Jl.Brotojoyo 2A (Pondok Indraprasta)Semarang. 00411052014-5
DIBTHKAN Pria Llsn STM/SMA Bawa lamaran lkp lsg interview ke Jendral Sudirman 188 Smg 01A08E141TT-3
DCARI:MARKETING min D3 Pnya Mtr Sdri Berpglmn di Bid.Koperasi Lam Krm ke Jl.Dr.Cipto 168 Smg 01A08E141PT-3
Cr:ADM,Wnt ,Mahir Komputer &Tnga Wnt, KU mahir Akuntansi Jasa Hub:PT. AGT. KIC.Gatsu 8B/9 Smg 00444052014-3
DICARI: Beberapa Operator HF & KaryawanSerabutan.Hub:Jl.Suburan 56 atau Jl.Kalimas 2 No.109 01A08E141GM-3
URGENT For:ADMIN,PPIC,PURCHASING Office Staff and Warehouse Staff CV: wicker_13 @ yahoo.com 00417052014-3
DIBTHKN: PELAKSANA,Syrt:Pria,STM Usia.25-40Th.Lamaran Ke:Permata Tembalang:024-70257918 00455052014-3
BTH SGR Ass.Cook,Waiter/Waiterss LamLsg krmke:Resto Bryan's,Jl.Di Panjaitan No.90 C ;T:024 3513483 00444052014-3
DICARI:DRIVER KANVAS,SimB1,Pria. Pengalman.Lam:Jl.Madukoro Blok C No.39-41(PergudanganMadukoro)Smg 00440052014-3
SALES P/W Utamakn Ulet,Semangat, Jujur,SMA/Sdrjt,Mtr Sdr,Gaji,UT, Komisi,KarirMenarik.Hub:70463389
01A08E141TT-3
DIBUTUHKAN: BANYAK THERAPIST utk Hotel Bintang, Penempatan di Smg Max 35th Hub : 0878 3276 9500 01A08E141GM-3
BTH:Pria/Wnt UtkPenjualan& Kasir PnampilanMenarikMinSMU:SemarCell Jl.TlogosariRy I/57:087710203077 00440052014-3
BTH:TNG STM Mesin Otomotif&Serabutan,Max:40th,Gj:50rb/Hari+UM+ Bonus.Dtg Lsg:Imam Bonjol 77 SMG 00424052014-3
DEALER HONDA Butuh: CS Penjualan Menarik,Min18Th,SMU,Smart,BisaMs Office.Lam:Jl.MT.Haryono 822 Smg 00440052014-3
KERJA Di Kapal Pesiar USA,Eropa Mentor College,Sidomukti Raya 31 00447052014-2
BTH:KAPSTER SALON HALAN,Jl.Elang Ry 13 Sambiroto Kdmundu 70069009 01A08E141CK-2
Bth tng cc mbl,gj blnan,mes jjr,dspln,hub: 081325090005 01A08E144YG-2
01A08E141GM-2
MARKETING SPV CONS.GOOD,Area Jat im,Pglmn.WR Supratman Kav 44 Smg 00444052014-2
01A08E141CN-2
ALL NEW XENIA DP 14jt'an.Ayla Angs 1jt'an.T:024-70334648
00439052014-2
BTH:SOPIR TRUK Serius hub: 024-70747488 jam kerja(No SMS)
01A08E141CN-2
TeriosTX A/T'10 HitamMet PjkBln8 Istw 145Jt Nego Tipis. 7046 0576
01A08E141TT-2
TAIWAN SparepartMobilSeleksiUser 14/5/14TKW Hongkong:089678187778
01A08E141GM-2
XENIA Xi1.3 2005 Silver,H,BrgBgs Skl.SidodrajatRaya48.02470553375
01A08E144SL-2
CR SALES KANVAS AREA SMG,PGLMN Jl.WR.Supratman Kav.44 Smg Barat
01A08E141CN-2
BU:GRANMAX PU 1.5 2012,Hitam,AC, Hub:Citarum No.81 Semarang
00444052014-2
5Kernet u/LuarKota,Gj UMR+Insntf Krm lamr lsg:Senjoyo II/1 Smg
00410052014-2
BODYTECH'94 (H)AC,AUDIO,VR,ISTW Mega Ry V/336 Nglyn 08164891368
01A08E141TT-2
BTH:KARYWTI ADM BsKompt,Mau Krja Krs.KrmLam:CitarumRaya 83-85 Smg
00444052014-2
Granmax PU DP 9Jt,Daihatsu AYLA angs 1,5jt.081325651638/70458846
00458052014-2
KRJA SAMBILAN DiRumah Lem Benang 70Rb/Box+Bonus.Anton085799766282
01A08E141CN-2
TARUNA CSR EFI 2002 HITAM ISTW Sdr Mtr,Mataram 886 Ph.8416378
00455052014-2
Cr sopir SIM B1,Kll luar kota lmrn lsg ke Taman Turangga 966
01A08E141PT-2
PT.AUTO PLAZA Jl.A.Yani T8314467 Luxio D'M MT 2011 Istimewa
01A08E141HZ-2
CARI Tng Pria/Wnt min SD max20th krjnya di Citarum.T:024-70191111
01A08E14WWS-2
All NEW XENIA Dp 16jtan,Ayla ang 1jt'an,PU Dp 7jt.T:082323043390
01A08E141TT-2
TOKO OEN JL.PEMUDA 52 SMG Dcari:Waiter,Bartender,Cl.Servis
01A08E141CN-2
* FORD *
01A08E141TT-2
Cr.Ka.Mekanik &Mkanik Truk&Crane Hub: PT.AGT. KIC.Gatsu 8B/9 Smg 00444052014-2
DCR SALES +SOPIR KNVS SIM A,Min. SMP,Max 35th.Padi Utr 8 K22 Smg 00438052014-2
MOBIL88 (ASTRAGROUP)024-76633188 Ranger PU'11 Angs:2Jtan 4Th Ranger Doublecab'10 Angs:2Jtan 00448052014-3
FORD LASER'97 Hitam Istimewa Prambanan III, T.024-70319829
DIBTHKAN PENJAGA COUNTER Di Para gon,Wnt,Max 35Th.Hub:08562686599 00444052014-2
** MESIN **MESIN
00438052014-2
* FUSO *
FUSO
FUSO BOX'06 Istw skl TgI.DwiJaya MT Haryono 529 Hp:081390498986
TRI ARGA KENCANA Genset Volvo, Cummins, Man, Deutz, Yanmar Sales, Service & Spare Parts Rental (024) 671 - 5384, 671 - 2178 01A08E141GM-6
DEUTZ GENSET (10-500 kVA) Heavy Duty, Hemat Solar.Hubungi:Triana Bintang 024.6581760 /351.9324-26 Visit us : trianabintang.com 01A08E141GM-4
JL MESIN BUBUT,MESIN PECAH BATU Tekuk Plat,Kanguru Slt III/5 Smg 6708340/08122876985,BsKrdt 1-3Th 00428052014-3
Msn Cengkeh Rotasi,PengeringPadi kecil Yanmar.Hub:08164884126 00420052014-2
JlMsn Prodks Tsuk Sate,Smpt,Glng Plstik:081393627339/08993287567 01A08E144PL-2
** MOBIL DICARI DICARI ** MOBIL BELI MOBIL DNG HARGA TINGGI dr Harga yg Tertinggi-Cash,Buktikan DianMtrGajah26A,70179292,6717468 01A08E14GRA-3
DIBELI MOBIL Hub:024-70219994 081.829.9494 Harga Lebih Tinggi & Kontan.PU/Truk,Minibus,Sedan 01A08E141TT-3
01A08E141TT-2
* HINO * MAJU MOTOR MJPAHIT270Smg,6715170 HinoRanger6RdBakBesi'00,03SgtIst HinoDutro6Rd130MDTangki11,IstSkl 01A08E141AL-3
DUTRO 125LT Th'2004 istimewa Gajah Raya 129 Hp:081 390 498986 01A08E141TT-2
DUTRO130HD 10BAKRKBESI SIAPPAKAI 150Jt TdkPasiran Ors088801936375 01A08E141GM-2
* HONDA * AN.CRV 10/11 AT 246JT&'07 MT,175 Accord VTiL'05 AT H.AnPmbl,120jt Jazz04 IDSi AT,Istw,H,anPemb98jt Odyssey'01 Istw,Tg1,KmRndah,85jt Kurnia,Jl.Pemuda107,024-70208788 00458052014-5
2 CRV ALL NEW 07(2.4) & 03 ISTW 2 A.N Jazz RS'10 & IDSI A/T'05 Stream A/T'03(1.7) Hitam,SgtIstw AlpineMbl,LiguTgh 1064,T70218236 01A08E141CK-4
ODDYSSEY M'04 Hitam H Istimewa Freed PSD'12 GPS,CMDR,Putih H AN.CRV 2.4 AT'10 Abu2,H,istw Mobil Lee,Dr.Cipto 110,T.3547889 01A08E141TT-4
** MOBIL DIJUALDIJUAL ** MOBIL
H.CRV 2.4'2008 HITAM,ISTIMEWA Full Var Hub:085641188468
* BMW *
BU:CITY Z'01 PLAT E,BIRU,JOK KLT,VR PS,Istw,76Jt,Thamrin-085799103368
01A08E141PT-2
01A08E141PT-2
BMW 318i 2001 Orisinil Bagus Sekali 100jt.Hub:70249841 01A08E141CN-2
BMW 318i '96 ( H ) MERAH FERRARI Brg Istimewa. Hub: 081 228 09028 01A08E141CK-2
U/PMK MAESTRO 92HITAM,H,ISTIMEWA Kp.Kali 20 Smg,HP.081 6488 3150 01A08E141CK-2
FIT (JAZZ BUILT UP)1500ccVTEC'04 Htm 96Jt KM58rbAsliAntik70104848 01A08E141GM-2
Honda ODYSSEY 2.4L.ABSOLUTE 2004.Hitam.KM:50rban.08157777911
* CHEVROLET *
01A08E141CN-2
NEW CAPTIVA DSL A/T PK'12 HITAM HartonoMtr,Sriwijaya 20:70787775 01A08E141PT-2
JAZZ'07 AT SILVER AN.SENDIRI Lusipara 1 Ph70127056/0816669104 01A08E141CH-2
JAZZ'05 MATIC SILVER Istimewa 081 901 915 261
* DAIHATSU *
00440052014-2
TARUNA Ltd'00 Barang Btl2 Istw Xenia Xi Sporty'10 Merah FullOri Hubungi : 70 926 088 01A08E141GM-3
DIJUAL CEPAT XENIA Li '07 Km Dikit Istimewa. Hub: 7617575 082221985180/081567606577 No SMS 01A08E141GM-3
MOBIL88 (ASTRAGROUP)024-76633188 Granmax 1.3D/1.5D'11 Angs:2Jtan Granmax Box'11 Hitam Angs:1Jtan 00448052014-3
NEW DAIHATSU DP mulai Xenia 14Jt Terios 22jt,Pickup 6jt,Ayla Readystok.Hub:0815 6765 5226 01A08E141CN-3
XENIA Th'2012 ,PUTIH,KOMPLIT Hub: 081 129 8464 00444052014-2
ESPASS 1.3 2001 Silver Jl.Prambanan III, 024-70319829 00438052014-2
GRAN MAX BOX'10 Hitam 1.5AC Btl2 Istimewa Hub : 081 325 434 699 01A08E141GM-2
BU:FEROZA SE'94 FULL ORIGINAL. Ban 31.Istmewa. Hub:024-70367633
SGR: SOPIR PRIBADI,Pria,Max 45th LgsKrj.Lmrn:PekundenDlm59,JamKrj
01A08E141CN-2
ALL NEW XENIA Dp 16jt/angs 1,8jt Ayla Dp 18jt/Angs 1jt.70653112
01A08E141PT-2
BTH:MARKETING Pa/Pi Pglmn Min2Th Interview:Jl.TentaraPelajar79Smg
00438052014-3
BTH SGR: OPRATOR KOMP PART TIME L/P,Min SMU,max 27th,sstm shift Hub:024-70010625.Plg lmbt 9/5
01A08E141CK-2
AYLA AGS 1JTan ,XENIA DP 16JTan PU DP 6Jtan,T:02470298719
01A08E141TT-2
CR:KOKI/TkMASAK RM.TIO CIU,Pglmn Dtg:BakmiPluit,P.Anjasmoro L2/18
01A08E141CK-4
DICARI KURIR Laki2,usia 20-30th SIM C,rapi,jujur,kerja keras & Tk.bersih2,Perempuan 30-35th. Lamr krm:Erlangga Barat VII/5E
00429052014-2 00444052014-2
00455052014-2
GRAN MAX MB 1.3D'10 FVAR,POL.H, Silver 87,5Jt.T.024 - 70113552
00458052014-2
1JamCairBPKB Roda2/4TnpPotAdmByr 1/2 Angsrn.T:70630120/0819674507
ALEX'S TAILOR & TEXTILE IMPORT Discount Gedee Kain + Jasa Jahit PeteronganPlaza B.6,T.8413356 Sm
01A08E141CN-2
DIJUAL: TERIOS TX'13 AT Hitam Bln 7,KM 11Rb 180Jt:085865714985
01A08E141TT-2
GESTUN BCA 1.3% & VM 2,1 Pelnsan MayjenSutoyo 24 Ungr*O8994O48736
* TAILOR *
01A08E141CN-2
Grnmx Dp7jtn Xenia Dp15jtn Ready Ayla.T:70879079/0857 9976 2060
00433052014-2
BU,1hr CAIR Jmn BPKB Mbl,LsgCair R=0,5%CitraMndr,7624777/70541777
BUSANA BIGSIZE PRIA/WANITA,Jl.Dr Wahidin 193A,Kaliwiru Semarang
01A08E141CN-2
RedyStokAllTipe SalesSantun&Disk Terbaik.02474099366/081931643454
00440052014-2
DANA TUNAI JAMINAN BPKB Mtr /Mbl LsgCair*O24912O9O47/Pin 32512986
00447052014-10
UMROH ROMADHON Bagai Haji DgNabi "MegaRozaq"Resmi.Ijin:D/21. 10Hr Awl 25jt,33HrFul 37jt,10/13Akhir 27jtMrtApr$1850,4xSeBlnInden2015 $1600Siliwangi640Sms081326047718
01A08E141CK-2
AYLA Dp 18jtan/ Angs 1jtan, Xenia Angs 1,6jtan. 70980707
01A08E141TT-2
BU,1hrCAIR Jmn BPKB Mobil,R=0,5% Citra M,0298-316101/081901162855
01A08E141CK-2
* HAJI *
BU: TARUNA CSX 00 / 01 MERAH (H) 80JtNego.74011112/0857 4127 2714
00458052014-2
TERIOS TX 2008 HITAM.ISTIMEWA Hub:081 2284 5982
HONDA CIVIX LX '89 Htm H Audio TV AC Dingin.Hub:085292917974 00447052014-2
BU Segera CRV'13 Hitam M/T KM6rb Seperti Baru T.0813 2530 6060 01A08E141GM-2
JazzAT05 85JtStream1,7AT02=88Jt JazzMT04=95CrvAT03=103Jt70112621 00455052014-2
MAJU MOTOR MJPAHIT270Smg,6715170 City Z MT'01,Tgn 1 dr Br,IstwSkl 01A08E141AL-2
JAZZ RS'08/09 H TgnI Ors IstwSkl BukuMnl+SrvcHonda158JtNg70676418 01A08E141GM-2
JUAL CPT HONDA MAESTRO 90,Abu2 40jt.Smg Kota 0877 0046 4103 01A08E14POS-2
DIJUAL JAZZ RS 2008 Manual Hitam Hrg:160jt. Hub:0821 3537 3471 00435052014-2
WONDER 2 pnt'84 Istimewa.Gaharu Raya 40 Banyumanik.T:70327300 01A08E141CN-2
GRAND CIVIC'91,Mrh Maroon,(G)Nov Ori,Pasti Suka!Hub:08156517956 00409052014-2
H.CRV'2009 M/T HITAM ISTW NO.PJG Hub:081 829 2023 01A08E141PT-2
01A08E14POS-2
XENIA1.3R DELUXE PLUS'13/12 VRAC PutihManual 136JtNg0Spet70104848 01A08E141GM-2
KE HALAMAN 18
KAMIS, 8 MEI 2014
PENGOBATAN BU,95 JT: H.FIT 1.5 A/T '03 Full Ori Luar Dlm,Istw.(024)-50103839
PT.AUTO PLAZA Jl.A.Yani T8314467 Pajero Sport Exceed 4x4,2010 Htm
01A08E141CK-2
JL BU:NEW CITY 03 (H)Silver,Sngt Istw,105jt.081325199219/ 7471820
01A08E14WWS-2
COLTDSL6RD FE 74 HDV'13/14 235JT 99%SptBr BakKyRkBesi088801936375
00458052014-2
JAZZ.05 Hitam AT H.98jt Nego 0819 0188 0318 ; 0856 4258 7487
01A08E141GM-2
JUAL Bus 3/4 Col Disel 120PS Th 2002 HP:08156961499/081525027656
01A08E141CN-2
JUAL SLH1 STREAM'04 AT2.0S.Stone New City'06 AT Hitam T702 111 27
BBRP UNIT COLT DIESEL DUMP'11 Siap Pakai Hub:0812 2815 7878 01A08E141PT-2
PAJERO EXCEED AT'11(H)PUTIH MUTI ara-Low KM,Istw Skl*O819O1534272 L300 Th'2004 Hub: 081 129 8464
01A08E141TT-2
00444052014-2
* ISUZU *
01A08E141GM-2
PANTHER SPORTY 94 dibawah 50jt merah mulus,mesin siap pakai, serius Hub.0852 2560 5396 01A08E141CN-3
PANTHER LS'05,CKLT MUDA,H,Pjk1Th Ac Dbl,VR,Istw,145Jt-08164245050 01A08E141PT-2
Phanther BNT '92 P.Str,AC.C.Lock SiapPakai 45jt.Hub:024-70187303 01A08E14AGL-2
BU.Panther New Hi-Grade2000 cklt mtlk(H) 085641222349 pss diKudus 01A08E145KS-2
ELF DUMP TRUK 09,10,11 TERAWAT Hub:085 328 669 340
MITS L300 BOX '2008 Barang Bagus Harga Nego. 081 9044 077 88 01A08E141GM-2
New fe74HD Dp 20jt,TSS,L300, Mirage,Pajero.081 325 481 591 01A08E141CN-2
MOBIL88 (ASTRAGROUP)024-76633188 Colt Dsl Engkel Box'08 Angs:3Jt 00448052014-2
KUDA SUPER EXCEED 01 DSL,H,TGN.I 81 Jt. Hub: 0888 025 025 80 01A08E141CK-2
MOBIL 108 PAJERO SPORT EXCEED Silver'10 istw.Hub: 3541345 01A08E141TT-2
01A08E141PT-2
PANTHER LV/LS 05 Hrg127,5Jt Bgs Trwt,082221985180/081567606577 01A08E141GM-2
PANTHER 2.5 Sporty'97 AC,TP,VR, PS,PW,Abu-Abu Met 55Jt:70112621 00455052014-2
JUAL CPT PANTHER ROYALE 2.5CC'98 H.Merah.Istw.FulVar.081325948945 00458052014-2
PANTHER LS '02/01(H)Istw skl Puri Anjasmoro O8/14-0811270018
NISSAN X-TRAIL 05 XT,AT,Hrg135Jt Istimewa KM Dikit Terawat Bagus 082221985180/087835723307 NoSMS 01A08E141GM-3 TRUK TRONTON Nissan Thn.'90 Bak Besi Pjg 7m.H:0813 1666 7888 01A08E144KB-2 MOBIL88 (ASTRAGROUP)024-76633188 Grand Livina 1.5XV'09/11 Angs:3J
01A08E141TT-2
PANTHER NEW ROYAL th 2000 Merah Bagus.Prambanan III,024-70319829
00448052014-2
SERENA 2007 TGN.I,ISTW SKL. Puri Anjasmoro C.3/9 Smg 08122809028
00438052014-2
PANTHER TOURING '2003 MATIC,Istw Ors,Plat B,107Jt Ng:081326426767
01A08E141CK-2
Nissan banjir Diskon Evalia & New Livina DP 20Jtan.08164266404
00444052014-2
JL:ISZ BOX 120ps 6rd'94 STNK Bln 12,Ori An.Sdri DrBaru:70200654
01A08E141CN-2
GRAND LIVINA'13 XV Putih M/T TT/Kredit Hub: 081 325 379 914
01A08E141PT-2
MAJU MOTOR MJPAHIT270Smg,6715170 Panther Grand Royal'97,Istimewa
01A08E141GM-2
X-TRAIL St A/T '02 (2000cc) Irit BBM (Hitam) Pol H.(024)-70790859
01A08E141AL-2
01A08E141CK-2
GRAND LIVINA A/T 2012,HITAM,PJKBaru. Hub: 081 2284 2925 .
* JEEP *
00439052014-2
VITARA'93 F.VAR,HITAM,POL.H 77Jt Hub: 081 2291 2796 Smg
Elgrand CBU'07 A/T Hitam istw Mobil Lee,Dr.Cipto 110,T.3547889
01A08E141CK-2
01A08E141TT-2
SALE STOCK 2013!DP 20% atau Angs sd7th.ProsesMudh&Cpt!08170566420
* KIA *
01A08E141AL-2
BU:PICANTO'04 FULL OPT,H,HITAM VR,PW,Istw,72Jt-08164245050
NISSAN BTX'93 PF6'97/98,Nissan CWA Dump'07 S.Pakai:082227746471
01A08E141PT-2
KIA TRAVELLO'08 ISTW DISEL.MESIN Sehat.62,5jt. Hub:024-70208788
01A08E141PT-2
* PEUGEOT *
00448052014-2
JL TIMOR DOHC '97 FULL VAR,Merah Ferari,No Taxi.Hub: 7088 2304
PEUGEOT 806DSL 00 MSN SEHAT.ISTW 62.5jt. Hub:024-70208788
01A08E141CK-2
* MAZDA *
00458052014-2
* SUZUKI *
01A08E141CN-2
* MERCEDEZ *
X OVER'08 Baleno Next G'03 TDP20 APV GX'13,12,11,10,08,TDP.20jt Karimun'04,01,Katana GX'03 TDP20 Futura Box'08,PU'13,10 TDP15jt Trijaya Mbl,Suyudono 99-3521066 01A08E141TT-5
"MATAHARI AUTO GALLERY" Brig.Katamso 37/8411357-8413555 Mercy E200 Coupe Wht th'14 Ready Mercy C240 Th'04 Low KM istw 01A08E141TT-4
NE 320 ELEGANCE 97 HITAM,VR R.20 A140 '01 (H) Slvr,C200 AT 96 Pth MP 220E 94 Silver. 081 228 09028
CARRY 1.5 PICK UP HITAM ORISINIL 2011. Hub: 081 325 729 555 01A08E141GM-2
KARIMUN ESTILLO '09 GOLD(H)ISTW Jl.Singosari VII/14A Ph.70163779 00439052014-2
ESCUDO NOMADE 2000 ABU-2 MET HUb: (024)- 70678508 01A08E141CK-2
01A08E141CK-3
JL MERCY E200 COMPRESOR,MATIC,Hi tam'2003,Km 33Rb,Istw:0816656766 00444052014-2
MERCY 200,Biru th80,int ori,Trwt Hub: 0857 1346 9000 01A08E141CN-2
MERCY TURBO 917 '89,Ors Cat.Dwi Jaya,MT Haryono 529/081390498986 01A08E141TT-2
* MITSUBISHI *
SUZUKI PU'97 KONDISI TERAWAT Siap kerja (H) Hub:081228271458 01A08E141PT-2
SUZUKI Side Kick'95 Original, Merah,BU.Hub: 0858 6504 3455 01A08E144TG-2
S.KARIMUN ESTILO'2011 (H) putih 100% orisinil. Hub:081.128.9767 01A08E141TT-2
JUAL:S.KARIMUN 2002 Silver (H) Terawat Hub: 0857 2682 8124 00449052014-2
MAJU MOTOR Mjpahit270Smg,6715170 Fuso 6Rd 190 PS Box Alum'05,Istw C.Dsl6Rd100PSBak/Box'00,03,04Ist C.Dsl 4Rd Bak/Box Alum'11,SptBru Colt L300 Solar PU'12,Sprti Baru 01A08E141AL-5
GRANDIS'05 SLV,120JT&'07 HTM,150 Triton'10 H.Istw,188jt Kurnia,Jl.Pemuda107-024 70208788 00458052014-3
Mits.T120ss PU 09 AC.TP.ISTW.TegalsariTmr6/161a-70899484 Bs Kdt 00458052014-2
MITS PICK UP L.300 SOLAR'2007 Merah,Hub:Bp.Feri.024-6921063 00404052014-2
MITS.TRITON EXCEED'13 MT Htm H Mobil Lee,Dr.Cipto 110,T.3547889 01A08E141TT-2
KARIMUN'01 Kond.Bgs,Ass All Risk 65JtNg.024-70148007/085811739642 01A08E141CK-2
R3 DP.21jt PU DP 7jt Ang murah Hub:082 137 133 990/ 7038 9510 01A08E141TT-2
DIJUAL: KATANA'96, No.H, Hitam Istimewa. Hub:081 127 1682
00444052014-2
3 YARIS E A/T 12 M/T'10 G M/T'12 Altis G VVTi'04 M/T,A.N Vios'07 Avanza A/T'12 M/T'12 Innova'05 BsKrds/d4Th.Sriwijaya10(70091158 01A08E141CK-4
MAJU MOTOR Mjpahit270Smg,6715170 T.Dyna 6Roda 130HT'09,10,IstwSkl T.Dyna 6Rd 115PS BakBesi'00,Istw T.Starlet 1.3 SEG'95 Istimewa 01A08E141AL-4
New AVANZA& AGYA Dp 20jt'an,RUSH Dp 30jt,Innova& HiLux Dp 28jt'an Fortuner Dp 68jt'an,Dll... Info lngkap:081390441022/024-70329680 ALPHARD ASG'05 HITAM(H)ISTW SKL Innova Dsl G A/T'10 Sangat Istw Yaris E M/T'11 Istimewa AlpineMbl,LiguTgh 1064,T70218236 NEW CAMRY'08/07 ISTW,KM RDH,175J New Vios G'07 Silver,Istw,125jt Rino'12 Dump 130HT,Istw,155jt Kurnia,Jl.Pemuda107,024-70208788 00458052014-4
"PROMO TOYOTA" Dp30jtan,Bonus Acesoris,Disc Special Ready Agya Avanza Hub:0812 2872 8041 00459052014-3
"MATAHARI AUTO GALLERY" Brig.Katamso 37/8411357-8413555 New Vellfire Welcab Htm Ready 01A08E141TT-3
AVANZA'04/05 85Jt, LGX'04 105Jt, Inova G '05. Hub: 761 7575/ 082221985180/ 081567606577 NoSMS 01A08E141GM-3
KIJANG SGX 2001 BIRU MET.89Jt (H) AN:Sendiri,Hub:081390344566 00333052014-2
STARLET 1.3 TURBOLUX97 SILVER,AC DVD,PW,PS,VR15,Istw:081326267606 00444052014-2
INOVA G'07 EURO2 BNSN MANUAL HTM Plat H AnSndriPajakBaru.70104848 01A08E141GM-2
00455052014-2
TOYOTA ALL NEW '95/96 SEG Hitam (H) Full Audio T.024-70 952 202 01A08E141GM-2
DIJUAL: KIJANG LGX'99 Silver, An.Sdr 95JtNego.Hub:087700021255 00455052014-2
DIJUAL: KJG SUPER Thn'1996 Warna Putih Hub di no: 0857 43 4040 43 KijangLGX'01 AT 90jt,FulAsesoris Istw Skl.Medoho V/10A.T:70249841 01A08E141CN-2
FORTUNER DIESEL MATIC'09/10 (H) Model TRD Sportivo..* 70151900 AVANZA G'2008 HITAM,POL H,TGN I Jl.Abdulrahman Saleh 67 Manyaran 00444052014-2
01A08E141CN-2
RINO 6RD'02 Istw Ors Tgn I Gajah Raya 129/081 390 498986 01A08E141TT-2
BU:CorollaGL 84/85 Tg1.H.AcTp.Au dio.VR.PW.IntOrs.23,5jt.70411418 00458052014-2
100% BARU Ready Avanza DP20jtan/ Angs 2jtan,BsTT 081 6426 6457 00449052014-2
BU T.YARIS E A/T'08 Silver Sangat Istimewa T.0821 3485 9677
01A08E141TT-2
Futura PU'04 Box'95(35jt)Carry PU'05,Aerio MT'04 Slv.0816654640 01A08E141TT-2
01A08E144PL-2
PT.AUTO PLAZA Jl.A.Yani T8314467 Vios G MT'2007 Silver Istimewa 01A08E14WWS-2
BU CEPAT T.FORTUNER'11 Hitam M/T Sangat Istimewa T.0813 2570 4810 01A08E141GM-2
ALTIS G'02 (H) TGN.I,KM.40RB, Terawat,Sgt Istw.085 291 431 928 01A08E141CK-2
** MOBIL VARIASI ** MOBIL VARIASI
MAN BIG PENIS Tablet Ajaib jadi kan Penis Bsr,Pjg,Krs,Erksi,Kuat & Thn Lama 100% Herbal.Sedia:Vig Rx,Klg,Viagra USA,Cialis,Sony, Spra Tlama,AlatBantu P/W Komplit 082135294444/081380867899 pin BB 3169E13E Jl.Letjend Suprapto Smg 01A08E141PT-7
VIMAX CANADA Capsul Ajaib.Jdikan Penis Bsar,Pnjang,Keras,Kuat&Thn Lma.100%Herbal.Sdia:Vigrx,Cialis Sony.Viagra.Spray.Alat Bantu P/W Hub:081325515532/0857.7700.3373 Pin BB: 28b4edc0 Antar Gratis 00444052014-6
IMPOTENSI &EJAKULASI Dini,Kurang Keras/Kenyal,Tdk Bisa Memuaskan Pasangan,Khitan,WntFrigid,Kering PremonoPause,Pengobatan Dokter Klinik Harmoni: 8316841/70171799 00447052014-5
PENGOBATAN ALAT VITAL,Bsr Pnjng Kuat Thn Lama,Permanen.Ditangani Bp.Nanang Mahar 600Rb Alamat di Mangkang Smpng Pom Bensin No.66 T:085 641 798 382 Buka Tiap hari 00444052014-5
TELATBULAN Cpt,Aman,Akrt,Tuntas, (Aws Wnt Hml) Hub:085726925934 024-74001568,087832125700 Tmbh Trpi/Herbl Dinkes44620Brt0381104 00242052014-4
T.BLN"AHLINYA" Cpt Akurat Tuntas Reaksi terbukti 2-4 jam, Hub: 081329345881/085866760613 Dikrim 01A08E146SG-3
READY:PROYEKTOR HEAD LAMP Universal,Motor+Rellay Spion Lipat Ertiga/Toyota,Stoplamp LED For Grand Fortuner,Bodykit Pajero/ Fortuner/AllNewAvanza,GPSTracker Camera & Sensor Parkir,Cover Jog KarpetDasar,KacaFilm,Alarm,Lampu HID,dll.Hub:Karoseri Center 2, Jl.Hasanudin D.52 AB:024-3558816 01A08E141PT-9
NIKI VELG SELALU ADA YANG BARU Gratis Spooring,Balancing,Nitro Gratis Cover Brembo/Mur warna setiap pembelian 1unit Velg+Ban berlaku 7-31 Mei'14 bisa cicilan Jend.Sudiman 188 Ph.7602223 Smg 01A08E141TT-6
"FERRARI" COVER JOK DAN INTERIOR Jend.Sudirman 252 T.024-70244406 00452052014-2
2DinTvDvd(1,8) Grs1ThPioner(2,4) 1Th.Pwr/SwfSoundstrem.Ph70124167 00439052014-2
ALAT IRIT BBM 30%+ TNG 35% 150RB +Pasang Grs 1th.Hub:081805978082 00458052014-2
** MOTOR DIJUALDIJUAL ** MOTOR
ELIS MENADO MASAGE,TrpEjklsiDini 081575840208 Ada Tmpt,Pgln 24Jam 00402052014-2
EXECUTIVE MASSSAGE PRIA BERTATTO Hub:Rey:085600205999(Hotel Only) 00403052014-2
PROSTAT / MATA SEMBUH TOTAL Dgn Ramuan SIN-SHE.T:02470589395 00447052014-2
"FIGO" MASSAGE DGN TENAGA PRIA Hub:0812 1500 6663 Ditempat/Pgln 00452052014-2
NEW BODY MASSAGE Tnga Cntik, Rmh & Sbr.Call:Aurel *O878 3111 7552 00441052014-2
PIJAT BP.CATUR, PASTI SEMBUH Panggilan: 0852 90500 857 01A08E141CK-2
MASSAGE & SOFI CANTIK & RILEX Call Aja 085200373756 (No SMS) 00443052014-2
NEW MASSAGE RILEX JAVA & CHAINES Hub : 085 643 222 397 00452052014-2
RISTAVARA BODY BEAUTIFUL,CANTIK Ramah Sabar Ada Tempat:2B420D6E 00179052014-2
ANDA MAU MASSAGE N RELAX Call Aja Cici 081 22800 6575 00440052014-2
* HONDA *
TRADITIONAL MASSAGE'N RILEX.CALL Aja,Vera:081391333058.TdkTrmSMS
H.KHARISMA BRG ISTW'2OO3. Puspan jolo Timur 3/84C *O853 2686 7983 00441052014-2
Slh1:VARIO TECNO 11CW Htm,Beat10 CW,Merah.Parangkesit1/7.70252828 01A08E141CN-2
VARIO TECHNO 125PGMFI'2012 PUTIH 95% Baru,TanganI,KM±8rb-70187836 01A08E141TT-2
SUPRA X 125 HITAM '2012 H TgnI An.Sendiri 13,5Jt. 7033 5598 01A08E141GM-2
KRDT MURAH BeatFi UM1,7jt 520x35 VarioFi UM2100 580x35.T:70889905 00460052014-2
HONDA CB Th 2011 150cc Htm Abu2 Supra X125 Merah'08.024-91140419 00438052014-2
01A08E141AL-2
RAJAWALI MSSG Dg TngPria Pilihan Utk Pria,Wnt,Psutri.087700023681 00452052014-2
MASSAGE YUAN DENGAN TENAGA Cantik+Sabar.Call:082221612260 00361052014-2
MYTA MASSAGE EXECUTIVE CANTIK N Vulgar.Call: 081 228 620 602 00429052014-2
GRAHAVIT SALON ,SHIATSU,REFLEKSI Disc10%Rk.MataramPlazaB5*3560053 00444052014-2
AMBEIEN/HERNIA 1X Berobat Sembuh. Hub:024-70182655 00447052014-2
Romi Massage, Body Cowok ABG Hub: 085 950 481 944 (dipanggil) 00450052014-2
* KAWASAKI *
RISMA MASSAGE Muda & Cantik Call 085 290 587 376 No SMS
NINJA SS '2009 HIJAU (17Jt-Nego) 024-70246708,Kuningan RT 06/RW X 00439052014-2
00443052014-2
MASSAGE TERAPI & EJAKULASI DINI Hub:Windha Telp:08 222 121 89 77 00452052014-2
** MUSIK **MUSIK
CLARA MASSAGE RAMAH,SABAR,CANTIK Dan Profesional,Hub:081229519666
PIANO HOUSE Sedia Piano2 Baru/ Bekas,Violin. Peterongan Plaza A.7 Smg T.8413664/081 665 1338
00034052014-2
PERLENGKAPAN RUMAH
00444052014-3
01A08E141PT-2
T.TWIN CAM 1.6 TH'89-9O HTM BRG Ori Luar Dlm. Hub:O823 2519 O623 00441052014-2
BU:T.YARIS S LIMITED AT'08Silver Betul Sgt Istimewa T082226702737 01A08E141GM-2
AVANZA G'10 AKHIR SILVER An.Sdr DrBaru Hub:081326586660/70405258 01A08E141PT-2
Harrier 2.4 AT'08 LPrem Slvr(H) Mobil Lee,Dr.Cipto 110,T.3547889 01A08E141TT-2
STARLET Th'88 SE 1.3 AC,PS,CL,VR F.Var,Istimewa: 081 915 001 240
00397052014-2
KJG SPR NASMOCO LONG'88/89 F.VAR H.Pjk Baru.Istimewa.085641258687 00458052014-2
JL INNOVA G '2012 AT,PUTIH,Istw 083 8685 7745 / 081 2287 1112 00444052014-2
AVANZA G'11 Bln11,TgnI,HitamMtlk H,An Sdri,130Jt/Nego.02470771555 00362052014-2
GRAHA TAMAN BOUGENVILLE.Rmh T.38 43,48.Pgr Tempa.Fas:Lkp.ViewKota Mangunharjo,Tmblang.Disc sd 25Jt Bbs Bea* Bonus AC,TV LED 32",dll UM 10% ,Diangsur.1Th * 7055.3879 00444052014-5
RMH SIAP HUNI Desa Panjang,Bae KDUS,LT151m2,SHM,PAM,Tlp,2Lt,2KM 4KT,Grsi,50m Alfamart,900w,450Jt /Nego.082327319920 /Pin:740893E1 01A08E14DEN-4
JUAL RUMAH LUMBUNG RESIDENT Jl.Supriyadi Model Belanda,LT.90 /LB.105, 3 Kmr Tidur,2 Kmr Mandi Listrik 2200 Watt.Hub: 6723465 01A08E141CN-4
VillaTembalang: 70442424.T.45,60 Minimalis,Exclusive,Dkt UNDIP, Disc.Hrg,Suku Bunga,UM,&Souvenir 00455052014-3
RUMAH Ready Stock, 1Unit Akhir DiKetileng Type.40 Harga Nego. Hub:085728382014 / 082134345314 00455052014-3
DIJUAL RUMAH Type.50 Di Durian Banyumanik Hanya 400Jt'an Hub:024-70461347 / 024-70332019 00455052014-3
RMH HM Luar Tnh 192m2,Full Bngnn Bbas Banjir,3500w,Puri Anjasmoro Blok M6/20.Hub:08112778833 (TP) 00330052014-3
JUAL RUMAH SIAP HUNI 330Jt Cash/ Krdit Aryamukti Pdrungan LT/LB97 /60.T:081346613946/081254410364 00337052014-3
RmhSHM L130,3KT1KMtlp,1300W,Grsi FulBang,Nego.KapasUtr XIII/H-119 GenukIndahAksesKmpus/RS.70517775 01A08E141CN-3
JUAL RUKO 3LT SRONDOL SQUARE LB.312m2 Cocok Utk Segala Usaha Harga Nego.Hub: 081 2286 3493 00438052014-3
JL.RAYA JEND.SUDIRMAN 929 Purwo kerto Selatan (Ex.RM.Remaja) SHM 912m Rp.4Jt/m Nego 08122923435 01A08E141GM-3
JUAL RMH Cantik T45,LT108m, AC 2unit FullBgn Jl.Tmn Aryamuk ti Tmr 8/210 Smg6722070,91157180 00451052014-3
SAK MURAHE ..!!! RUMAH Strategis Pinggir Jalan Ungaran Kota, T.40 LT:90 Hnya 278Jt.Hb:024-74040959
00455052014-3
RMH DiBanyumanik T.45/81,94 Hnya 350Jt-an,SHM,Cluster,CCTV & Pos Satpam:085740751170/024-70945589 00455052014-3
WANAMUKTI RESIDENCE T 45,72,90 (Daerah Fatmawati) Jl Lebar 13 m Strategis.Hub:70119998/ 70722272 00440052014-3
DJL RMH BARU Sawunggaling,BbsBjr Konsep Modern,LB:45,Bisa KPR.Hub Segera:024-40101888/024-50382852 01A08E141AL-3
BU RMH BARU PAMULARSIH BUNTU 263/250m2.70961509/ 081325481419 00438052014-2
JL/KONT:RMH Sambiroto,2Lt,Strtgs Viewlaut,Garasi 4Mbl:08112775388 00440052014-2
RUMAH HM Mandasia II/II 320 SMG Uk.8x14,5KT.Hub:Nani-024 7614348 00418052014-2
RUMAH LUX BukitSari T.150/181 Hanya 900Jt.Hub:024-70882090 00455052014-2
RMH KOST,LT/LB 350/270,17KmrFULL Padi Ry,Strtgs (TP).081326123202 01A08E141CK-2
GRIYA JANGLI Hanya 2Unit, Bonus AC.Hub:024-70681719 00455052014-2
JL CPT RMH SRTFKT:HM,2Lt,Bukit Sukorejo Blok E/21.085200928138 00449052014-2
MERAPI LT.553 LB.400 HM siap pakai.Hub: 081 2282 5827 01A08E141TT-2
RMH BAGUS T33/70 SedayuBangetAyu BbsBnjir,BsKPR.Hub:08122843748. BU RMH KOS 12KT+TOKO 2LANTAI Dekat Kampus USM,Hub:08122821355
** PELUANG USAHAUSAHA ** PELUANG
00400052014-2
SEMINAR Albi Semarang Seft total SolusiSehat,Bahagia,Sukses&Rizky berlimpah,10Mei'14 pk12.30-16.00 CP:Rita 0813 2553 7475
RMH Banyumanik Strategis T.54 & T.36 Hnya 295Jt.Hub:024-70707767 00455052014-2
RMH DKT AL-AZHAR TBLG:Lt.152 Lb.125m2,675jt/Ng.0813 2656 3296
01A08E141CN-4
PKT AIR ISI ULG Cash&Credt,TnpBu nga11jtDpt.081326650399/74031665
00449052014-2
DPN RS DIPO, MWH CCK U/ DOKTER View LT594/450 7KT 08122926218
01A08E141CN-2
HASILKAN 12JT,MODAL MIN 50JT. Kontrak per bulan.T:081225166436 00458052014-2
** PENDIDIKAN ** PENDIDIKAN KOMP RUSAK/KenaVirus?IkutiKursus Tekkom,Office,DsgGrfs,MYOB,Auto CD,Alfabank,Kelud Ry 19,T8310002 00347052014-3
TOEFL PREPARATION&TEST TOEFL Utk Kebutuhan Pendidikan & Pekerjaan Hub: LPBAT ASPAC 024 8448414 00444052014-3
EXPRESS ENG 27jm Bisa Bicara TOEIC,TOEFL Hub:024-70901459 01A08E141PT-2
01A08E141GM-2
** RUMAH DIJUALDIJUAL ** RUMAH Ruko Struktur Besar/024-70122990 Rk.Medoho T72/B122=750Jt/Dpn SMK Rk ARSaleh T93/B108=699Jt/Dp TOL RkWolterMonginsidi T59/B78=399Jt RkSkarnoHata T50/B74=699Jt/DpUSM SlwngiSqr T230/B480=4,5M/Sw225Jt 00444052014-6
PER.TMN BERINGIN ELOK NGALIYAN T.45/1O5 Hrg 228Jt,Tinggal 7Unit DP Ringan, Free Bea KPR, Kusen Aluminium,Atap Baja Ringan. Hub: O85799865572 /7O192552 /7O312552 00441052014-5
DiJual Rumah T.40/543 Ngalian View Laut,Minimalis,Dkt Kampus IAIN,Murah.Hub:74034677 00455052014-3
RUMAH DIJUAL DIJUAL: Jl.Widosari III/27 HM LB.96m2. Hub:0888 640 4288
JUAL RUKO 2Lt 2KM Jl.Tirto Agung 72A Tembalang.Hub: 085878341199 00438052014-2
RMH MINIMALIS LokStrategis,Harga Ekonomis.Hub:Manis(024)-76482299 00440052014-2
TEMBALANG HARMONY Dkt UNDIP Bisa Beli Tanah Saja.Hub:024-33149000 00455052014-2
RUKO S.HATTA Ls=5x17,3Lnt,siap huni,Lok.bgs.Srius:0816653340-TP 01A08E141TT-2
HORE: 082136629850,GUDNG LT3100 LB2200 Knt200 Jl Lbr Smg Timur 01A08E141GM-2
GRAHA PANDANSARI BOJA DP5JT,T27/ 60 T.02470060012 / 085799997657 00459052014-2
TANAH DIJUAL JL CPT : KAV.GRAFIKA BYMANIK SHM Lt.15O3.Lok.Strgs * O24-7O732126
00434052014-2
JUAL RMH KOST 10Kamar,L.240m2,HM List.2200,Airttis,600Jt.70385407
00441052014-2
** TELEPON ** TELEPON
00444052014-2
JL RMH TP,LT102 LB96,Listrik,PAM Kalicari Tmr Dlm I/B1.T:70211985
BELI BB/TAB/iPHONE Pin:24C37E2D Dr.BB: 7017_4000 / 081_7417_4000
01A08E141CN-2
RK LAMPER TGH RY,2 Lt,Sw/Jl Rk + Gudang Mataram. 0888 2520 889
00455052014-3
DIJUAL Rumah Gria Kaba Asri Belakang JavaMall Hnya 160JtNego Hub:024-70651061 / 082135800845
01A08E141RZ-2
01A08E141GM-2
INNOVA G LUXURY 2008 ISTIMEWA Sdr Mtr,Mataram 886 Ph.8416378
00444052014-2
01A08E141CH-2
Dyna 115 ps 6 Rd'04 plat G ors cat. Hub:087832711668 (No SMS)
AVANZA 05 Orisinil Terawat H tgn 1 hitam 88jt. 70292626
KJG LSX'00 POWER WINDOW,ELECTRIK Mirror,DVD,Wofer.T:024-70930500
BU BALENO'2005 Silver*New Ertiga DP.22jt.Hub:0822.4208.7515
00441052014-2
BU.Corolla SE Th'85 Original Luar Dlm,Siap Pakai:085713006555
00431052014-2
00448052014-2
NEW CAMRY'O3 MATIC,HITAM PLAT H1 Harga 145Jt. Hub: O857 4O55 2451
00458052014-4
MOBIL88 (ASTRAGROUP)024-76633188 Apv Arena GE'09 Putih Angs:1Jtan CARRY CARETA 97 AC,TP,VRAC,MERAH Trwt.Ketileng K.7 Hp081325779662
00440052014-2
LGX DIESEL '2000 MATIC,ORS,ANTIK Plat D,91Jt Nego:081 225 202 400
00458052014-2
MAZDA FAMILIA 97/98 Silver H Tgn1 dr baru KM 64rb.08122923526
INNOVA G 2.0 HITAM ASLI H Pajak Baru Gres 0811 274 6660
00444052014-2
01A08E141GM-2
00458052014-2
CARNIVAL DSL A/T '01 (H) HITAM Hub: 081 228 09028
01A08E141CK-2
MOBIL88 (ASTRAGROUP)024-76633188 Avanza G'10/11 Angs:2Jtan 4Th
* TIMOR *
01A08E141CK-4
* NISSAN *
01A08E141TT-2
KJG.LGX DSL '01 E.MIROR (B) Biru Muda,Ada Cek Pisik,95Jt.70753737
00441052014-2
* TOYOTA *
New Mitsubishi Colt TSS L300 Colt Dsl DP&AngsrnRgnHub70641435
01A08E141CN-2
YARIS AT '08 Super istw sekali Puri Anjasmoro O8/14-0811270018
00441052014-2
CARRY STN TH'86 FULL VAR, SIAP Pake,Hrg 16,5Jt.Hub:O24-7O632316
00441052014-2
GRAND AVEGA SG'13 A/T,H,Istw Mobil Lee,Dr.Cipto 110,T.3547889
YARIS-E'2011 M/T Silver(H-Tg1) Istw Skl Pasti Tdk Kcw 70710480
00458052014-2
Alexandr95 @ 35Jt,Alexandr88@25Jt Carry86AC,VR 2OJt *O858658842221
01A08E14KAK-2
01A08E141GM-2
* HYUNDAI *
Carry 1.0 Box'10 Istw. Tegalsari Tmr 6/161a - 081901631010 TT/Kdt
RUMAH DIJUAL
00453052014-2
JUAL: 087879797879 ;087879797960 085707788910 Hub:087 897 879 797
01A08E141CK-2
PROMO RUMAH BANYUMANIK-GEDAWANG T36/63 Hrg 203Jt.Hb:024-70369676
00444052014-2
DIJUAL BB/HP/TAB Pin 32531DD3 (024)70000946/081228966222
00455052014-2
RUMAH KONTRAK ** RUMAH KONTRAK ** PERMATA JINGGA Blok L183 Ls=360m Listrik,Telp,PAM Ruko Permata Hijau CC5-7 u/kntr Hub:70404999 (jam kerja) 01A08E141TT-4
SEWA RUKO 3LT Dpn Arteri Pantura Trailer Bisa Masuk,Parkir Luas Lingkar Tjg A.1 TnhMas,70168188 01A08E141CK-3
DIKONTRKN SALON Lkp Dg Peralatan Strtgs,Tepi Jl.Ry T:082227835830 00459052014-2
DIKNTR RMH NGESREP BRT 3 KOMP.PP 240/200,3KT,2AC,Grs.081228806322 00406052014-2
** SALON **SALON
00448052014-2
*** AMBARAWA *** AMBARAWA PUSAT PLAFON Jl.Gatot Subroto 37 Dpn PDAM.024 - 70143773 Gypsum Board 47 Ribu (KW1) 01A08E141CK-3
*** UNGARAN *** UNGARAN PUSAT PLAFON JL.Gatot Subroto 37 Dpn PDAM,024-70143773,Kalsi,GRC Gypsum,Holo,GRC Murah 45Rb 01A08E141CK-3
*** SALATIGA *** SALATIGA GRAHA VETERAN Jl.Karangkepoh Type:63/84,61/90,74/164 Hub: Jend.Sud 97.LT2. (0298) 328400 01A08E146SG-3
BUKIT MUTIARA SPA,HrgMulaiDr65Rb S/d 150Rb085201643519Pin74d6ed28 00455052014-2
LULUR 75rb/Jam. Untuk P & W TngWntMuda085875567645KinanSalon 00440052014-2
LULUR,MASSAGE, FACIAL,CREAMBATH dipanggil 087700068653.(Tdk SMS) 00413052014-2
TANAH ** TANAH DIJUAL DIJUAL ** BU:TANAH HM 166m2 PAGAR TEMBOK Keliling Di Manyaran Kel.Kembang ArumSmgBrt 150Jt/Ng:081575215543 01A08E141PT-3
DIJUAL:TANAH KEBUN JATI,HM. Luas=2.627M2.Rp.95Rb/M2 Di Toroh -Purwodadi. Hub: 0852 4612 1158 00439052014-3
JL TANAH Jl.Agil Kusuma Kudus HM L:5.552m2(Tnp Prtr)Depan Termin al Bus Kds Hub:085950500072 01A08E144SL-3
HM L:678m2 Jl.Tlogotimun 2, 50m bangjo 2,7jt/m nego. 08156583096 01A08E145KS-2
TANAH KAV.Bukitsari L:300-500m2 Hrg DiBwh NJOP.Hub:024-70407733 00455052014-2
TNH 320m2 JL.TEMBALANG SLT 5,dae rah Kost2an (TP). 081 326 123202 01A08E141CK-2
TNH HM 3,5Ha 300x120 Pnggr Jl Ry 200rb/m.Minat Hub:085866324500 00412052014-2
JL CPT:TNH HM SAWAH,1600m2,Polaman 65rb/m.70799675/081328061311 00268052014-2
TNH HM L.198m2 Dkt Ktr Kecamatan GunungPati Hrg.65Jt.085641293944 01A08E141CK-2
TNH HM Blkg STIFAR 102m2,1jt/m2, ±120m2=60jt(Ketileng)02470196330 00248052014-2
MRH JRG ADA KAW.IND 1600 45x35 Jl Lbr Dtr Ltk Dpn 08122926218 01A08E141GM-2
KAV StrtgsDktPsrBojaCash42jtKrdt Dp9jtAng850rbx60Bln:081326218282 00440052014-2
TNH HM ±200m2 BLAKANG GREEN WOOD Smg,Jln Paving 85Jt T.74059922 01A08E141PT-2
JL:RMH HM LT277,Cabean,Strgs 2muka,260jt(081325361300) 01A08E145SY-2
*** PEKALONGAN *** PEKALONGAN BU,1 hr CAIR Jmn BPKBMbl,R=0,5% CitraMandiri,435020/085870147447 01A08E141CK-2
*** PURWOKERTO *** PURWOKERTO BU,1hr CAIR, Jmn BPKBMbl,R=0,5% Citra M,0281-642432/081903286474 01A08E141CK-2
KAMIS, 8 MEI 2014
Dua Lagu Spesial dari Rossa JAKARTA - Setelah merilis album kelima pada tahun 2009, akhirnya Rossa akan merilis album keenam, pertengahan Mei. Sebelum album bertajuk LoveLife and Music itu dirilis untuk umum, secara khusus dia merilisnya untuk para member Oriflame di Indonesia dengan menambahkan dua lagu yang spesial dia persembahkan untuk mereka. ”Hari ini bukan peluncuran albumku secara umum ya, karena album itu baru akan dirilis pertengahan Mei nanti. Kali ini merilis album edisi khusus untuk member Oriflame, kebetulan aku kan brand ambassador-nya,” jelas Rossa ketika merilis album edisi khusus tersebut di Kembang Goela Resto Jakarta. Dalam album edisi khusus itu, Rossa menambahkan dua lagu. Lagu pertama bertema Oriflame berjudul ”Your Dreams Our Inspiration” yang juga dinyanyikan brand ambassador Oriflame di seluruh dunia. Lagu kedua adalah sebuah lagu yang diciptakan secara khusus berjudul ”Jatuh Cinta Setiap Hari”. ”Lagu ini seperti mengungkapkan perasaan saya kepada produk, kisah produk, dan nilai merek ini. Saya terkesan dengan misi dan nilai Oriflame yang mendorong masyarakat, terutama kaum wanita, u n t u k
mampu mandiri dan membantu para konsultannya meraih impian mereka dengan bekerja keras tapi tetap dapat bersenang-senang. Saya sangat bangga karena dianggap mewakili misi tersebut dan komitmen perusahaan dalam memberdayakan kaum wanita. Hal inilah yang membuat saya merasa jatuh cinta setiap hari,” ungkap Rossa riang. Video Klip Siang itu, Rossa sekaligus memperkenalkan video klip yang pengambilan gambarnya dilakukan pada Januari lalu di Stockholm, Swedia. Saat itu di kota tersebut tengah digelar Stckholm Fashion Week dan Oriflame ambil bagian dalam acara tersebut. ”Syutingnya pada hari yang sangat dingin karena di sana memang sedang musim dingin. Salju sedang tebal-tebalnya. Matahari baru keluar pukul 09.00 dan sudah mulai redup pukul 15.00. Jadi, kita kejar-kejaran banget sama matahari. Dinginnya setengah mati, tapi aku tetap harus senyum riang. Orang-orang pada melihat dan terheran-heran, pagi-pagi di tengah cuaca beku, pakai pakaian cukup minim untuk ukuran musim dingin, nyanyi-nyanyi. Hahahaha,” kenangnya. (tn-60)
Cerita Biasa dari SMA JAKARTA - Kisah romansa dari bangku SMAtidak akan pernah habis diambil sari ceritanya. Yang terkini, via drama komedi berjudul Marmut Merah Jambu, Raditya Dika menyuguhkan film terbarunya. Dalam film ini, dia bertindak sebagai penulis cerita sekaligus sutradara. Film yang mulai diedarkan pada 8 Mei ini menyajikan kisah cinta putih abu-abu menurut versi Raditya dalam sentuhan yang menghibur. Bersama sejumlah pelakon lain, Dika yang untuk kali kesekian melakoni dirinya sendiri, mendapuk Franda, Kamga Mo, Tio Pakusadewo, Dewi Irawan, dan Bucek Depp menjadi sosok-sosok imajinatif yang kocak. Sebagai film komedi, tidak ada yang pelik dan disembunyikan dalam film yang diangkat dari novel karya Dika berjudul sama ini. Semua seperti mengalir biasa saja. Tentu saja dengan bahasa remaja yang dalam banyak hal gaya bertuturnya berjarak dengan penonton dewasa. Namun sebagai film yang menyasar penonton remaja, Marmut Merah Jambu yang diambil dari cerita dalam tiga bab versi bukunya ini tetap mengalir apa adanya. Kisah Raditya Dika dan romansanya bersama gadis incarannya bernama Ina Mangunkusumo semasa SMA beserta dinamikanya itulah yang disajikan dalam film remaja ini. (G20-60) SM/dok
SM/Tresnawati
Kuliah di Jakarta PENYANYI muda terkenal besutan salah satu ajang pencarian bakat Indonesia, Fathin Sidqia Lubis, Senin (6/5), mengaku akan melanjutkan pendidikannya di salah satu universitas di Jakarta. “Saya sudah mengincar salah satu universitas di Jakarta yang mengajarkan tentang penampilan maksimal performing art communication,” kata Fathin, di Limboto, Kabupaten Gorontalo, Senin (6/5). Menurutnya, menjadi penyanyi harus mampu memahami cara berinteraksi yang baik dengan para penggemar ataupun publik yang menontonnya sehingga harus ada ilmu khusus. Karena itu, Fathin mengaku sangat serius dan ingin fokus pada jalur yang telah dipilihnya itu karena dia memang bercitacita menjadi seorang diva Indonesia. Selain harus menjiwai dan menikmati lagu yang dibawakan, menurut dia, penyanyi pun harus memiliki aksi panggung yang komunikatif dan benarbenar hidup saat di atas panggung. Kedatangan Fathin di daerah itu karena diundang oleh Dewan Kesenian Daerah (Dekranasda) Kabupaten Gorontalo yang diketuai Rahmiyati Yahya untuk menjadi juri tamu pada ajang pemilihan penyanyi berbakat tingkat Provinsi Gorontalo yang telah memasuki babak final. (ant-60)
Berikhtiar Adil untuk Semua ● Tata Edar Film JAKARTA - Menanggapi keluhan sutradara film Guardian Helfi Kardit yang mempertanyakan kebijakan tata edar film Indonesia yang menurutnya tidak adil, anggota Badan Perfilman Indonesia (BPI) Bidang Tata Edar, Kemala Atmodjo menjelaskan, ”Keberadaan sebuah bioskop prinsip kerjanya demi melayani kepentingan umum,” kata dia, di Jakarta, Selasa (6/5). ”Jika dalam kasus pemutaran film Guardian yang berbarengan dengan SpiderMan 2 ditemukan bukti kuat yang menunjukkan penonton film itu membeludak tapi tak disediakan layar oleh pemilik bioskop, dalam hal ini kelompok 21 Cineplex, laporkan ke BPI, biar kami yang marah ke pihak bioskop,” ujarnya. BPI sebagai badan perfilman yang siap menerima semua aduan dari semua insan film Indonesia ihwal persoalan yang dihadapinya, termasuk ihwal tata edar, menurut Atmodjo,
akan menjembatani sekaligus berikhtiar memberikan solusi yang adil bagi semua pihak. Dari pemilik film (produser), sutradara, hingga pemilik bioskop, menurut dia, prinsip dasarnya melayani kepentingan publik. Dengan demikian, jika penonton sebuah film dalam sebuah bioskop tidak diperlakukan sepatutnya, BPI akan mengambil langkah taktis. ”Tapi kalau ada film yang nggak ada penontonnya, masa tetep harus diputar terus?” ujernya. Kemala Atmodjo mengungkapakn, semua film, baik film Indonesia maupun film mancanegara, harus diperlakukan dengan sama. ”Tapi semua bergantung pada jumlah penontonnya.” Bioskop, menurutnya, adalah usaha swasta, bukan milik BUMN, yayasan atau bahkan Kementerian Sosial. ”Jadi, kalkulasinya adalah bisnis murni, bukan usaha gratisan. Ini bukan berarti kita memusuhi film Indonesia dan mendukung
(langkah) bioskop, tapi kita harus rasional,” kata dia. Aturan Karena itu, dia berharap screen quota, yaitu peraturan yang akan menjelaskan tentang tata edar film di Indonesia, segera ditandatangani Kementerian Parekraf sebelum kabinet saat ini berakhir. Dalam screen quota akan diberlakukan aturan, film Indonesia akan mendapatkan masa tayang uji coba sedikitnya empat hari, dan 60% film yang beredar di Indonesia harus film nasional. Ihwal peraturan tata edar film di Indonesia, Direktur Pengembangan Industri Perfilman Armain Firmansyah mengatakan, peraturan tentang tata edar film sudah ada drafnya dan bisa ditilik langsung via laman w w w. i n d o n e s i a film.net. ”Kita sudah transparan, posisi pro-
duser film dan pemilik bioskop dijelaskan semua di situ,” kata Armain. Menurutnya, banyak tidaknya persediaan layar yang diberikan kepada sebuah judul film oleh pihak bioskop itu bergantung pada selera pasar. Dia juga mengatakan, film Guardian secara filmis bagus. Menurutnya, sampai saat ini jumlah film Indonesia yang beredar ada 45 judul dengan asumsi setiap minggu
dirilis tiga judul. Dengan segera dirilisnya peraturan menteri (permen) tentang tata edar film di Indonesia yang dalam perkiraannya akan ditandatangi pada pada Juni mendatang, pemerintah ingin membela semua pelaku industri perfilman di Indonesia. (G2060)
Armain Firmansyah
SM/kapanlagi.com
ACARA TV
SM/kabarfilm.com
Kamis, 8 Mei 2014
21.00 - Best Buy 22.00 - Lentera Ilahi 23.00 - Nikita 2: Power
TVKU
SEMARANG TV
TVRI
22.30 - Suka-suka Uya 23.30 - Cerita Pilihan RCTI
12.00 - Kabar Jawa Tengah 13.00 - Legel Home Shopping 14.30 - You Are The Best 15.30 - Kabar Jawa Tengah 16.30 - Pororo The Little Penguin 17.30 - Timmy Time Series 18.30 - Jungle Book 19.30 - Xtra Seleb 20.30 - FTV 21.30 - Xtra Seru 22.30 - Sport Zone 23.00 - Lelaki PROTV 16.00 - Lestari Budaya 17.00 - Wanipora 17.30 - Jateng Hari Ini 18.00 - Gitaran Sore-sore 19.00 - Talk Show 20.00 - Klinik Sehat Reiki Ling Chi
11.30 - Seputar Jawa Tengah 12.00 - Nying Nyong Yuuuk! 14.00 - Tazmania 15.00 - Pasar Krempyeng 17.00 - Ngobrol Bareng Mbah Mangun 18.00 - Macapat 18.30 - Seputar Jawa Tengah 19.00 - Ngonthel 19.30 - Pawartos Jawi Tengah 20.00 - Wayang Sersan 22.00 - Langen Budaya TVB 14.30 - Sid The Science Kid 15.00 - Stand Up Seru (Super) 15.30 - Campursarinan 16.30 - #Kepo 18.30 - Suka-suka 19.00 - Sosmed 19.30 - Deadly 60 20.00 - Tarung 22.00 - Stand Up Comedy Indonesia
10.30 - Kuliner 11.30 - Indonesia Membangun 12.00 - Indonesia Siang 14.00 - Ayo Sekolah 15.00 - Senda Gurau 18.00 - English News Service 19.00 - Indonesia Malam 20.00 - Tapal Batas 22.00 - Dakocan 23.00 - Musik MNCTV 10.30 - Pose 11.00 - MNCTV Pahlawan untuk Indonesia 11.30 - Lintas Siang 12.00 - Animasi Spesial 13.00 - Layar Keluarga 14.30 - Tuntas 15.00 - Lintas Petang 15.30 - Film TV Premier 17.00 - Animasi Spesial 19.00 - Cowokku Super 20.00 - Panji Laras 21.00 - Raden Kian Santang
10.30 - Intens 11.00 - Silet 12.00 - Seputar Indonesia 12.30 - Cinta untuk Neng Lilis 14.30 - Seputar Indonesia 15.00 - ISL 2014: Persib vs Persija 17.30 - Anak-anak Manusia 18.30 - ISL 2014: Arema vs Gresik United 21.00 - Pashmina Aisha 22.30 - The Mechanic 01.00 - The Chronicles of Narnia: The Lion The Witch and The Wardrobe SCTV 08.45 - Halo Selebriti 10.00 - Keserempet Cinta Penyanyi Dangdut Pantura 12.00 - Liputan 6 Siang 12.30 - Sekarung Cinta Tukang Beras
14.30 - Let’s Get Merit 16.30 - Liputan 6 Petang 17.00 - ABG Jadi Manten 18.30 - Diam-diam Suka 19.45 - Ganteng-ganteng Serigala 21.00 - Emak Ijah Pengen ke Mekah 22.30 - FTV Utama
12.00 - Sinema Pintu Taubat 14.00 - Hot Kiss 15.00 - Fokus 15.30 - D’ Quiz 17.00 - New Famili 100 18.00 - D’Terong Show 23.00 - Interupsi 00.00 - Knight Rider
15.45 - Show Imah 17.00 - Reportase Sore 17.30 - Berita Islami Masa Kini 18.00 - YKS 22.00 - Oh Ternyata 23.00 - Frankenfish
ANTV
METRO TV
09.55 - Seputar Obrolan Selebritis 10.55 - Topik Siang 11.25 - Little Krishna 13.25 - Chhota Bheem aka Bima Sakti 13.55 - Bernard Bear 14.25 - Oddbods 14.55 - Curious George 15.25 - Masha and the bear 17.00 - Pesbukers 18.45 - Super Deal 20.45 - Mahabharata 21.15 - Campur-campur 22.45 - Maling Kuburan
12.00 - Metro Siang 13.00 - Wideshot 17.00 - Metro Hari Ini 18.00 - Prime Time News 19.30 - Suara Anda 20.05 - Forum Indonesia 21.05 - 360 22.00 - Top News 22.30 - Stand Up Comedy Show 23.05 - Realitas 23.30 - Metro Sports
11.30 - Redaksi Siang 12.00 - Selebrita Siang 12.45 - Laptop Si Unyil 13.15 - Bocah Petualang 13.45 - Dunia Binatang 14.15 - Tau Gak Sih 14.45 - Redaksiana 15.15 - Jejak Si Gundul 15.45 - Orang Pinggiran 16.15 - Redaksi Sore 17.00 - Opera Van Java 18.30 - Hitam Putih 19.30 - On The Spot 20.45 - ILK 22.15 - Bukan Empat Mata 23.30 - (Masih) Dunia Lain 02.30 - Sniper
INDOSIAR 10.30 - Kiss 11.30 - Patroli
TRANS TV 11.00 - Insert 12.00 - Bioskop Indonesia Premiere 14.00 - Insert Investigasi 14.45 - Slideshow
TRANS7
TVONE 11.30 - Kabar Siang 13.30 - Ruang Kita
14.30 - Kabar Pasar Sore 15.00 - Indonesia Terkini Sore 15.30 - Kabar PEMILU 16.30 - Sorotan Kasus 17.00 - Kabar Petang 19.00 - Negeri Ω Demokrasi 20.00 - Apa Kabar Indonesia Malam 21.00 - Kabar Malam 22.00 - Telusur 2 22.30 - Kabar Arena 23.00 - Kabar Hari Ini GLOBAL TV 10.00 - Obsesi 11.00 - Buletin Indonesia 12.00 - 4S (Siang Seru Sama Sule) 13.30 - Seleb on Cam 14.30 - Fokus Selebriti 15.00 - Mas Boy dan Lemon 16.00 - Ada-ada Aja 17.00 - Spongebob Squarepants 19.00 - The Incredibles 21.00 - Syriana 00.00 - The Malay Chronicles: Bloodlines
KAMIS, 8 MEI 2014
Bikin Tertawa Itu Susah Gedung E lantai 3 Kampus Udinus, Selasa (6/5) dipenuhi siswa SMA/SMK se-Kota Semarang. Mereka sedang mengikuti kegiatan Fasilkom Week 2014 yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom). Acara ini diadakan 5-8 Mei 2014, di beberapa lokasi kampus Udinus. da berbagai kegiatan seru yang diadakan selama sepekan yang melibatkan dosen, karyawan, mahasiswa Udinus dan siswa SMK/SMAse-Kota Semarang. Setelah pembukaan Senin (5/5), acara dilanjutkan dengan Pameran
A
KIPRAH Komunitas, Lomba Animasi 1, Game dosen dan staf, Lomba Fotografi, Lomba Mading 3D, Lomba Media Pembelajaran Interaktif, Lomba mural, Lomba Dance dan Game Mahasiswa. Selasa (6/5), bazaar wirausaha, mural dan pameran komunitas masih ada, juga ada Seminar Fun.comm, Mini Seminar I, Creative Writing, game dosen dan mahasiswa, serta Lomba Stand Up Comedy. Pada
hari Rabu (7/5), bazaar wirausaha dan pameran komunitas masih berlanjut, Mini Seminar 2. Lomba Animasi 2, Lomba Instalasi Jaringan, Workshop Fun.Comm, Lomba Video, Lomba Presenter, Awarding dan Closing. Fuad Hasyim, siswa SMA13 Semarang mengikuti Lomba Stand Up Comedy. Juri pada lomba tersebut adalah para Comic Semarang, seperti Gondrong, Rizal Ganyos dan Obin Robin. ”Sekarang hidupku lebih bahagia, karena punya pacar. Dia penurut banget, disuruh ngapain aja mau. Namanya ima, nama lengkapnya imajinasi,” ujar Fuad yang langsung bikin penonton tertawa ngakak. ”Bikin tertawa itu susah. Ini pertama kalinya saya ikutan lomba stand up comedy, dan terkesan banget,” sambung cowok asal Demak tersebut. Jika Fuad lebih banyak menyampaikan materi gurauan tentang jomblo dan siswa SMK yang identik dengan tawuran, maka Firman Sinatrya beda lagi. Siswa MAN 1 Semarang itu bikin lelucon tentang peraturan di sekolah dia yang ketat. ”Kalau ada yang bilang Aceh itu serambi Mekah, aku bilang sekolahku itu serambi Aceh. Peraturannya ketat, islami, tapi keren. Ayo tertawa dong, plisss,” ujarnya memancing tawa
penonton yang sedari tadi nggak merespons guyonan dia. Permintaan Firman yang lucu pun akhirnya bikin penonton tertawa. Beda lagi dengan guyonan Indah Misol, peserta cewek yang bercerita tentang betapa bandelnya dia di sekolah. ”Tiap aku telat masuk kelas, aku disuruh minta tanda tangan orang tua sama bu guru. Karena bapakku duda dan bu guru ku janda, ya udah aku jodohkan aja mereka biar gampang minta tanda tangannya,” seru dia. Begitulah beberapa gurauan yang disampaikan peserta lomba Stand Up Comedy dalam rangka Fasilkom Week 2014. Menurut Dimas Bagus Saputra (20), lomba ini dilaksanakan berbarengan dengan launching Program Studi S1 Ilmu Komunikasi Udinus. ”Peserta lomba siswa SMA/SMK se-Kota Semarang. Stand Up Comedy ada hubungannya dengan Prodi Ilmu Komunikasi, yaitu keterampilan public speaking. Jadi kami putuskan bikin lomba ini,” papar mahasiswa Prodi DKV Udinus itu. Pengumuman pemenang dari lomba Stand Up Comedy dan lomba lain digelar Rabu (7/5) sekaligus pemberian hadiah. Sedangkan pada Jumat (9/5) masih ada acara Fasilkom Go Green ke Mangkang. Lengkap. (92)
Ian, salah satu peserta lomba stand up comedy
Taylor Swift
Ke Panggung Broadway epuluh tahun berkarier di bidang musik cukup bagi Taylor Swift untuk menancapkan popularitasnya. Kini ia menjadi salah satu penyanyi paling terkenal. Tiap kali menggelar konser selalu dipenuhi oleh penggemarnya. Dan ia pun dinobatkan menjadi penyanyi berpenghasilan terbesar tahun 2013-2014. Kesuksesannya itu, membuat penyanyi cantik berusia 24 tahun ini ditawari main dalam drama musikal di panggung bergensi Broadway. Pusat drama musikal dan opera itu selama ini menjadi salah satu pencapaian tersendiri bagi banyak penyanyi. Kabarnyar Swift akan bermain dalam drama musikal berjudul Finding Neverland. Bukan hanya bermain, Swift juga diminta menciptakan lagu dan menyanyikannya untuk soundtrack drama musikal tersebut. ‘’Saya menyambut hangat tawaran ini karena ini adalah kali pertama saya akan mengisi soundtrack untuk drama musikal,’’ katanya. Finding Neverland adalah sebuah fairy tale yang sangat populer dan banyak disukai. Keistimewaan Swift juga dimanfaatkan produsen es krim ternama dengan membuat Cornetto Black Forest Red edisi terbatas Taylor Swift. Es krim kaya rasa ini menggambarkan sebuah perjalanan cinta rasa dan tekstur es krim yang seru, untuk merayakan kebersamaan, cinta, dan musik yang sangat berkesan. (92)
S
SM/Irma Mutiara Manggia
Oleh Miftahun Nikmah
Shakira Mayla Kh
KAMIS, 8 MEI 2014
Zero Toleransi, Truk Besar Lolos ● Aturan Baru JT Klepu UNGARAN - Kendati aturan zero toleransi bagi sopir yang melanggar batas tonase kendaraan diterapkan di Jembatan Timbang (JT) Klepu, truk ekspedisi perusahaan besar dibiarkan lewat. Pengemudi truk pasir, Parminto (50), warga Bawen mengatakan, ”Seharusnya tegas dan adil, tidak pandang bulu. Jangan angkutan kecil saja yang harus ditimbang serta ditilang bila melanggar ketentuan. Truk ekspedisi milik perusahaan besar, harusnya juga wajib
ditimbang. Yang saya tahu, selama ini mereka tidak ditimbang dan dibiarkan lewat.” Dia mengaku ditilang karena berat muatannya 11,2 ton. Padahal, batas muatan yang ditentukan hanya 7,5 ton. Sopir tanpa kernet tersebut menyadari dan mengaku maklum bila dikatakan
melanggar. Hanya saja dia berharap, aturan diberlakukan tanpa pandang bulu. Aturan zero toleransi diterapkan Dishubkominfo Provinsi Jawa Tengah Unit Pelayanan Perhubungan Salatiga mulai Rabu (7/5). Beri Denda Kepala Seksi Pengawasan dan Operasional, Unit Pelayanan Perhubungan Salatiga, Joko Setiawan, JT Klepu sebelumnya sempat tutup karena perbaikan jalan. Menurut dia, selain memberi tilang pihaknya memberlakukan denda overloading di bawah 25 persen dari batas yang ditentukan. ”Satu kendaraan akan kita periksa selama 4 hingga 6 me-
nit. Yang overloading di bawah 25 persen kita denda retribusi sesuai Peraturan Daerah. Denda retribusi masuk ke kas daerah, sedangkan denda tilang nantinya masuk ke kas negara,” kata Joko. Petugas akan memberikan surat pengembalian muatan ke lokasi awal kepada awak truk. Surat instruksi tersebut diberikan karena kawasan JT Klepu tidak memungkinkan menampung barang yang dibawa oleh kendaraan yang dinyatakan melanggar ketentuan. ”Idealnya jika ada kelebihan muatan harus diturunkan, hanya saja kami tidak punya lahan, perangkat, serta tenaga bongkar,” ungkapnya. (H86-39)
SM/Ranin Agung
PERIKSAMUATAN : Petugas memeriksa muatan dan surat kendaraan yang masuk ke Jembatan Timbang Klepu, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang, Rabu (7/5). (39)
POLDER BANGER Tunggu Revisi Kerja Sama SEMARANG - Rob di sekitar Kali Banger menurut rencana bakal ditangani dengan pembangunan polder. Sungai tersebut akan ditutup di dekat muara. Air sungai itu kemudian ditampung sementara di dalam kolam retensi dan dialirkan ke Banjirkanal Timur dengan pompa. Namun, sayangnya lanjutan proyek tersebut hingga kini kurang jelas. Rosid Hudoyo dari Dinas PSDAdan ESDM menjelaskan, sesuai kesepakatan, proyek tersebut dikerjakan bersama antara pemerintah kota, provinsi, dan pusat. ”Tanggung jawab kami dan provinsi sudah selesai. Tinggal pusat untuk mendatangkan pompa dan memasangnya,” kata Rosid, Rabu (7/5). Dia mengungkapkan, tanggung jawab Pemkot yakni pembangunan rumah pompa dan pengadaan lahan kolam retensi. Rumah pompa sudah berdiri sementara lahan untuk kolam retensi juga sudah disediakan dengan menyewa tanah milik PT KAI. Bahkan, menurutnya, ini memasuki tahun ketiga masa sewa lahan tersebut. Adapun tanggung jawab Pemprov yakni normalisasi sungai. Pemerintah pusat melalui PPLP (Pengembangan Penyehatan Lingkungan Pemukiman) berperan dalam penyediaan pompa sekaligus instalasi, pembangunan kolam retensi, dan penutupan Kali Banger. Meski persoalaan lahan untuk kolam retensi terkendala dengan munculnya bangunan liar, Rosid menegaskan, Pemkot tetap berkomitmen memenuhi tanggung jawab. ”Memang beberapa waktu ini muncul bangunan liar di lahan yang sudah kami sewa untuk pembangunan kolam retensi. Kami tengah memikirkan solusinya. Kemungkinan ada dua yakni menindak bangunan liar itu atau membangun kolam retensi menggunakan lahan yang masih tersisa luas,” ujarnya. (Bersambung hlm 24 kol 3)
RUMAH POMPA:Rumah pompa di muara Kali Banger yang belum berfungsi. Proyek polder Kali Banger terhenti pembangunannya karena menunggu kepastian dari pusat. (39) SM/Irawan Aryanto
Standar Soal Serupa Tahun Lalu
Anda punya keluhan, kritik atau saran seputar pelayanan publik di Kota Semarang dan sekitarnya? Kirim pesan anda dengan bahasa santun, tidak memfitnah, dan dapat dipertanggungjawabkan. Ketik smg (spasi) pesan Anda. Kirim ke 085641600500
Bentor Perlu Dibimbing BENTOR itu inisiatif yang perlu didukung, dibimbing dan dibina. Bukan malah dilarang. Kapan kita membantu mereka yang umumya rakyat berpengahsilan rendah? (0811276821) MOHON maaf yang sebesar-besarnya kepada dinas DPUPPE atas SMS naik pangkat Rp 30 ribu karena adanya miskomunikasi yang kurang jelas dengan saya, karena nomor tersebut sekarang telah hilang. (087832837832) YTH PT KAI, mohon diadakan KA Ekonomi yang setiap stasiun bisa berhenti dari Semarang - Pekalongan PP untuk peninggkatan perekonomian masyarakat sekitar stasiun serta potensi wisata. (087832498088) APAKAH Kota Semarang sudah sesadis ini? Mau keluar malam saja harta dan nyawa harus kita siapkan. Jangan sampai slogan ”Kota ATLAS” diganti ”Kota Begal”. (085641988679) (Bersambung hlm 24 kol 1)
Zuhur
Asar
Magrib
Isya
Subuh
11.31
14.52
17.26
18.38
04.13
Untuk Semarang dan Sekitarnya
Sumber: Kementerian Agama
SEMARANG - Standar soal ujian nasional (UN) yang dipakai tahun ini sama dengan tahun lalu. ”Tingkat kesulitannya sama dengan tahun lalu, tidak lebih sulit. Namun jelas soalnya berbeda, tidak mungkin sama dengan tahun lalu,” kata anggota Badan Standardisasi Nasional Pendidikan (BSNP), Mungin Edi Wibowo, Rabu (7/5). Pihaknya memantau proses pembuatan soal UN. Penyusunan soal mengacu pada Peraturan Menteri Pendidikan Nasional nomor 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah. Berdasar peraturan tersebut, soal ujian disusun berdasar kisikisi UN. Kisi-kisi sendiri berasal dari kurikulum tingkat satuan pendidikan yang memuat kompetensi dasar. ”Standar soalnya sama. Intinya ujian nasional itu kan untuk mengukur kompetensi peserta didik setelah mendapat pendidikan,” kata Mungin. Dalam proses penyusunan soal UN itu, guru, ahli pendidikan, dan perguruan tinggi membuat bank soal UN. Pembuatan bank soal dilakukan dengan mereview analisis kualitatif dari pusat pendidikan guru. Selanjutnya, dilakukan validasi bank soal UN. Setelah itu baru dilakukan seleksi soal UN oleh BSNP. Soal yang sudah diseleksi lalu dicetak di percetakan. ”Tentang kesulitan yang dikeluhkan, itu tergantung. Harus dilihat, apakah guru bidang studi sudah memberikan materi secara
tuntas. Apakah peserta ujian juga sudah belajar dengan benar,” ujar Mungin. Pemahaman Berbeda Kemungkinan lain, soal buku. Apakah buku yang dipelajari peserta ujian sesuai dengan buku yang digunakan BSNP. Pemerhati Pendidikan Kota Semarang Sumarsono mengemukakan hal serupa. Menurutnya, tidak ada perbedaan standar pembuatan soal sehingga muncul istilah lebih sulit. Hanya bisa jadi karena pemahaman murid berbeda memicu persepsi soal terkesan rumit. ”Ini kemungkinan masalah persepsi saja. Sebenarnya sudah ada standar pembuatan soal meski tentu materinya akan berbeda dari tahun ke tahun. Kalau soal-
nya sama tidak berubah justru harus dipertanyakan sebab bisa memicu kecurangan,” kata alumnus Magister Ilmu Hukum Unissula tersebut. Sementara itu ditengah kabar semakin sulitnya materi soal ujian, sejumlah siswa berketerbasan di SLB Widya Bakti mengikuti ujian dengan baik. Ruangan tempat para siswa menggarap soal juga terkesan hening lantaran ujian hanya diikuti tujuh orang. Ini berbeda dengan pemandangan di sekolah umum, yang pesertanya bisa mencapai 20 orang. Kondisi berbeda juga terlihat dari model komunikasi peserta dengan pengawas ujian. (Bersambung hlm 24 kol 2)
SM/ Hari Santoso
KERJAKAN SOAL : Siswa-siswi SMPLB Widya Bakti mengerjakan soal UN, kemarin. (39)
11 Mantan Dewan Mengaku Terima Uang ● Kasus Asuransi Fiktif Rp 1,7 Miliar SEMARANG - Peyidik Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Polrestabes Semarang terus memeriksa secara bertahap 17 anggota DPRD Kota Semarang periode 1999-2004, yang jadi tersangka kasus asuransi fiktif tahun anggaran 2003 senilai Rp 1,7 miliar. Selama sepekan ini, setidaknya sebelas mantan dewan itu sudah diperiksa sebagai tersangka terkait kasus korupsi tersebut. Mereka adalah Siyam Sutopo (mantan anggota dewan dari PDI Perjuangan), Siti Markamah (Golkar), Leonardus Andi Suryono (unsur PLN), Adi Kuntoro (PDI Perjuangan), Idris Imron (Fraksi PKB), Sugiyono (PDI Perjuangan), Otok Riyanto (PDI Perjuangan), Herman Yoostam (PDI Perjuangan), Fajar Hidayati (PAN), S Munasir (PDI Perjuangan), dan Hem Widyatmoko (Golkar). ”Kurang enam orang lagi genap sudah 17 tersangka yang diperiksa,” ungkap Kasat Reskrim Polrestabes Semarang, AKBPWika Hardianto, Rabu (7/5). Sesuai Prosedur Dari hasil pemeriksaan sementara, sebelas mantan anggota dewan tersebut mengaku kalau mereka menerima uang yang diduga per orang mendapat jatah Rp0 38 juta. Namun, uang itu diterima dengan alasan sesuai prosedur dan ketentuan yang berlaku. ”Uang diterima karena mereka menyakini kalau itu sesuai prosedur yang benar dan sudah dianggarkan,” ujarnya. Wika membeberkan, pihaknya menargetkan pada Mei ini berkas sudah rampung. Adapun barang bukti berikut belasan tersangka itu sudah bisa dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Semarang. ”Meski pemeriksaan dilakukan bertahap, tapi tetap harus sesuai target yang ditentukan,” katanya. Begitu pemeriksaan terhadap 17 tersangka selesai, kata dia, pihaknya segera mengirim berkas perkara berikut barang bukti dan tersangka ke Kejari Semarang. ”Pemeriksaan tersangka kami bagi menjadi tiga bagian dalam pemberkasan mengingat jumlahnya 17 orang,” ungkapnya. Terkait penanganan kasus tersebut, Wika berjanji akan semaksimal mungkin supaya kasus korupsi yang merugikan uang negara itu segera terbongkar. (Bersambung hlm 24 kol 4)
KAMIS, 8 MEI 2014
Kantor Kelurahan Sekayu Kurang Representatif SEMARANG- Kondisi Kantor Kelurahan Sekayu, Kecamatan Semarang Tengah dinilai kurang maksimal untuk melayani publik.
SM/Afri Rismoko
LAHAN PARKIR : Kantor Kelurahan Sekayu, Kecamatan Semarang Tengah dinilai tidak representatif untuk pelayanan publik lantaran sepanjang sisi kiri dan kanan jalan tersebut digunakan sebagai lahan parkir. (91)
Truk Timpa Dua Motor SEMARANG - Truk bermuatan tanah dan batu BG-8762-B yang dikemudikan Supri (48), terguling setelah mengalami patah as roda bagian belakang sebelah kiri. Insiden itu terjadi saat truk sarat muatan itu melintas di Jalan Woltermonginsidi, Genuk, Rabu (7/5) sekitar pukul 08.40. Dalam insiden itu, dua sepeda motor yakni Honda Revo H3326-WVyang dikemudikan Widi dan Honda Spacy K-3289-TN, yang melintas dilokasi ikut tertimpa muatan truk tersebut. Akibatnya seorang pengendara mengalami luka dan sempat dibawa ke puskesmas terdekat. ”Separo tubuh wanita itu sempat tertimbun tanah dan batu, untung warga yang melintas segera menariknya,” ungkapnya, Soleh (35), warga yang melintas di lokasi, kemarin. Supri (48), sopir truk tersebut bercerita, dia tidak menyangka kalau truk yang dikemudiakannya mengalami patah as roda. Hingga akhirnya oleng dan terguling. Adapun muatannya muntah dan menimpa pengendara motor yang melintas di lokasi. ”Saya sudah berusaha untuk banting setir tapi truk tetap melaju tak terkendali,” ujarnya. Truk yang terus melaju itu kemudian terguling. Saat bersamaan dibagian kiri truk ada dua motor yang sedang melaju. Hingga akhirnya tertimpa tanah dan batu yang dimuat truk tersebut. Widi pengendara sepeda mengatakan, sebelum kejadian dia melaju di belakang truk mengendarai Honda Revo miliknya itu. Mendadak truk berwarna merah itu terguling ke arah kiri dan muatannya menimpa wanita pengendara Honda Spacy bernopol K-3289-TN. Petugas kepolisian lalu lintas yang datang langsung memeriksa saksi-saksi dan mengevakuasi motor. (K44,H74-91)
Pengurus Baru IIKKU PENGURUS baru Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati Unissula (IIKKU) periode 2014-2018 akan dilantik oleh Rektor Anis Malik Thoha hari ini jam 09.00 di lantai 2 Biro Rektor, Jalan Raya Kaligawe Km 4. Sekretaris Ahyati Rahayu menjelaskan, acara dilanjutkan dengan pertemuan rutin dan pengajian. (C27-91)
Reuni Akbar Unisbank UNISBANK Semarang akan menggelar reuni akbar pada Sabtu, 10 Mei, pukul 09.00 di kampus Unisbank Kendeng, Jln Kendeng V Bendan Ngisor, Sampangan. Info Maryono (081325405924). (H69-91)
PPD SD Hj Isriati Baiturrahman 2 SD Hj Isriati Baiturrahman 2 menerima pendaftaran peserta didik tahun pelajaran 2014/2015. Info (024)7624368 dan Luluk (085642251219). (H69-91)
Pelatihan Quantum Emotion PELATIHAN Quantum Emotion UTHB tempat berbagi teknik pelepasan emosi negatif. Acara digelar 24-25 Mei di Hotel Muria. Info (024)70719866, 08170566690. (H69-91)
Talkshow Pilpres 2014 KEMENTERIAN Komunikasi dan Informasi bersama IAIN Walisongo Semarang akan menyelenggarakan dialog publik sosialisasi pemilihan umum untuk pemilih pemula. Diskusi akan mengangkat tema ”Penguatan Partisipasi Pemilih Pemula Pada Pilpres 2014” pada Jumat, (9/5) pukul 08.00-12.00 di Auditorium 1 kampus I IAIN Walisongo Semarang. Informasi hubungi: M Sirojuddin Munir (085290776169) atau Arif Junaidi (08122563331). (K3-91)
Paragon yang terletak dibelakang kantor kelurahan sangat mahal, karena dihitung perjam. Parkir di Kampung Sekayu cuma Rp. 2000 tanpa ada batas waktu, jadi banyak pegawai mal yang memilih parkir disini. Dengan kondisi ini juga menguntungkan warga sekitar sebagai sumber mata pencaharian,” tuturnya saat ditemui di Kantor Kelurahan Sekayu, kemarin. Sudah Berkoordinasi Agus mengaku, sudah berkoordinasi untuk mengatur semua warga setempat melalui Ketua RT dan RW. Ia menambahkan, dengan kondisi kepadatan tersebut, pihak kelurahan tidak bisa leluasa dalam mengadakan kegiatan sosial dan lomba. Apalagi Taman Tumbuhan obat keluarga (Toga), PKK dan tempat olah kompos yang terletak di depan kantor tidak berfungsi
Suara Merdeka - Sabtu 6 Djuni 1959
Liku2 Si Umar Dalam Menempuh Udjian SMP ● Nilai Peladjaran Pada Sekolah - Sekolah Partikelir Perlu Diperhatikan
DEWASA ini dibeberapa gedung sekolah di Semarang diadakan udjian penghabisan S.M.P. Negeri jang dimulai pada tanggal 1 s/d 5 Djuni, sedangkan udjian ulangan utk murid2 jang pada tanggal 1 s/d 5 Djuni tidak dapat datang karena sakit, akan dilangsungkan pada tgl. 8 s/d 12 Djuni 1959. Suatu kedjadian jang menarik kalangan para guru jang mengawasi udjian di S.M.P. Kartijoso (partikelir) adalah ikut sertanja seorang murid bekas kelas 1
SMP Kartijoso bernama Umar. Berita tsb. tersiar agak luas diluaran. Perhatian tadi tidak sadja datang dari para guru jang bersangkutan, pula murid2 lainnja jang mengenal diri Umar dan mereka pada umumnja merasa heran mengapa Umar dapat mengikuti udjian penghabisan itu, djustru diketahui, bahwa dalam tahun pengadjaran 1958/1959 dia tidak dapat naik kelas II SMP Kartijoso. Pertanjaan wartawan tuan jang mengikuti sedjenak udjian SMP itu kepada Kepala SMP Kartijoso Sujoto tentang diri Umar tadi dibenarkan. Untuk djelasnja sewaktu Umar Kamis siang j.l. selesai mengikuti udjian SMP itu sbb :
HUT Kota Semarang, Lindu Aji Bagi-bagi Bunga SEMARANG- Pemandangan berbeda terlihat di depan Mapolda Jateng, tepatnya di Jl Pahlawan, Semarang, kemarin. Tampak puluhan pemuda berbadan kekar yang mengenakan baju hitam, mereka juga didampingi beberapa wanita muda dengan mengenakan baju berlogo Lindu Aji. Wajah mereka penuh senyum dan ramah terhadap setiap pengendara mobil dan motor di lampu bangjo di Jl Pahlawan. Pemuda yang menyapa penguna jalan itu adalah Pengurus Cabang Yayasan Sosial Lindu Aji Kota Semarang. Adapun, wanita itu merupakan Srikandi Lindu Aj, organisasi sayap Lindu Aji Kota Semarang. Dalam memperingati HUT Kota Semarang ke-467, Lindu Aji menyempatkan diri menggelar aksi simpatik bagibagi bunga. Ketua Cabang Lindu Aji Kota Semarang Nugroho Hendro Arissanto menyatakan, aksi simpatik ini sebagai bentuk rasa syukur dalam rangka memeriahkan HUTKota Semarang. ”Ini sekaligus sebagai sosialisasi kepada masyarakat untuk terus membangun dan menjaga kelestarian Kota Semarang. Bagaimana pun, Lindu Aji selama ini telah bersama-sama membangun Kota Semarang sehingga pada hari jadi, kami merasa perlu
menggelar aksi simpatik,” ungkapnya. Aksi Berlanjut Sejumlah ratusan bunga bertuliskan ”Dirgahayu Kota Semarang ke-467” dibagi-bagikan kepada pengguna jalan yang berhenti di lampu bangjo tersebut. Sambil membagikan bunga, pengurus Srikandi Lindu Aji selaku penggagas kegiatan ini turut mengucapkan terima kasih kepada pengendara mobil dan motor yang telah membangun kota Semarang. Dari depan Mapolda, aksi simpatik berlanjut dengan jalan kaki menuju kantor gubernuran. HUTKota Semarang sendiri jatuh pada 2 Mei lalu, Lindu Aji sudah berkoordinasi dengan Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi untuk menggelar rangkaian kegiatan. Selain bagi-bagi bunga, juga akan digelar resik-resik kutha dan Lindu Aji Expo. Untuk resik-resik kutha pada Jumat (9/5) besok, kegiatan ini dipusatkan di kawasan Simpanglima, Semarang dan rencananya dihadiri wali kota. Adapun, Lindu Aji Expo yang menggelar berbagai macam lomba seperti tari anak, mewarnai gambar, festival rebana, hingga fashion show diselenggarakan pada 17 -18 Mei mendatang. (J17-91)
Perayaan Paskah Bersama PERAYAAN Paskah bersama umat kristiani se-Kota Semarang diadakan, Jumat (9/5) mulai pukul 18.00 di Holy Stadium, JKI Injil Kerajaan, Komplek Grand Marina, Jalan Arteri Utara, bersama Uskup Agung Semarang, Mgr Johanes Pujasumarta. Acara dimeriahkan Romo A Budi Purnomo, Joy Tobing, Paduan suara Kolosal Kristen Katolik, Boby One Way, dan Chen Xiu Ling, Musical Operetta, dan Paulus Surya Orchestra. Undangan bisa diperoleh secara gratis di gereja masingmasing.(B14-91)
Habib Luthfi di Tarbiyah Bershalawat FAKULTAS Ilmu Tarbiyah dan Keguruan IAIN Walisongo menggelar Maulud Nabi Muhammad saw dengan tema ”Membentuk Karakter Bangsa untuk memperkokoh NKRI,” Selasa (13/5) pukul 19.30 di halaman kantor FITK Kampus II IAIN Walisongo. Pembicara Habib Umar Muthohar dan Habib Luthfi bin Ali bin Yahya (Pekalongan). Info ini sebagai undangan untuk umum. Informasi Agus Sudarmanto 08122530409. (G7-91)
Hal tersebut disebabkan karena sepanjang areal kiri kanan kantor dipenuhi parkir sepeda motor dan PKL. Terlebih saat hari libur halaman kantor kelurahan digunakan untuk parkir, bahkan jika ada even besar di Mal Paragon parkir bisa mencapai tiga baris. Lurah Sekayu, Agus Priharwanto mengatakan, kondisi di wilayah tersebut bagai pisau bermata dua. Pasalnya semua tukang parkir motor dan pedagang yang berjualan merupakan warganya sendiri. Agus tidak menyalahkan warga, karena kondisi tersebut sudah ada koordinasi dengan kepala RT dan RW yang telah membuat tim pengawas. Namun kondisi tersebut membuat pelayanan publik dirasa kurang nyaman. ”Kalau parkir resmi di Mal
maksimal. Pria asal Ambarawa itu berharap pemerintah kota memperhatikan kondisi itu dan mencarikan solusi terbaik. ”Kalau ada tamu yang pakai mobil datang ke kantor tidak bisa masuk kesini, karena parkir selalu penuh. Biasanya parkir di Thamrin Square kemudian jalan kaki menuju kantor. Dulu ketika belum ada parkir, mobil puskemas keliling selalu mampir di kantor kelurahan seminggu sekali,” imbuh pria kelahiran 18 Agustus 1966 itu. Dihubungi terpisah, Ketua Forum Interaktif Masyarakat (FIM) Semarang Tengah, Mustaim mengatakan, kondisi di area Kantor Kelurahan Sekayu sudah tidak representatif sebagai kantor pelayanan publik. Kantor kelurahan tersebut sebaiknya dipindah namun masih di sekitar area yang dekat dan mudah diakses warga. ”Jika kantor pindah, warga menginginkan masih disekitar area tersebut. Warga tidak ingin kantor kelurahan terletak terlalu jauh,” tandasnya. (fri-91)
SM/dok
BAGI BUNGA : Beberapa anggota Srikandi Lindu Aji membagi bunga di kawasan Jl Pahlawan, Kota Semarang. (91)
Setelah ia tidak naik dari kelas I SMP Kartijoso, kemudian ia meninggalkan sekolah tersebut dan masuk di SMPAl Irsjad di Dj. Lajur kelas II. Hal ini terdjadi dalam tahun pengadjaran 1958/1959. Setelah beberapa bulan berada di kelas II SMPAl Irsjad, Umar lalu pindah ke SMP ”Succes” dan duduk dikelas II djuga. Karena kekurangan guru jang mengadjar di kelas II, maka guru dari kelas III disekolah tsb lalu mengadjar dikelas II jg berlangsung kira-kira sebulan lamanja. Setelah itu murid2 dari SMP ”Succes” kelas II disuruh mengikuti peladjaran kelas III. Dalam menghadapi udjian penghabisan SMP th. 1959/1960 ini beberapa murid
dari SMP ”Succes” telah mengikuti testing dari gurunja dengan maksud siapa2 jang lulus dari testing itu, maka mereka disilahkan mengikuti udjian penghabisan dengan tanggungan sekolah ”Succes” sendiri. Tetapi siapa-siapa jang tidak lulus dalam testing itu dapat mengikuti pula udjian SMP penghabisan sebagai extranei jang maksudnja, bahwa hasil dari pada udjian tadi harus dipertanggudjawabkan oleh si murid sendiri. Semua murid SMP ”Succes” walaupun mereka baru beladjar dikelas II, tetapi kenjataannja diberi peladjaran untuk kelas III, telah mengikuti udjian penghabisan SMP. Demikianlah duduk perkaranja, jg menarik
perhatian sementara kalangan jg bersangkutan. Bertalian dengan itu, menurut pendapat Kepala SMP Kartijoso, soal2 jang menjimpang dari pada garis pengadjaran jang wadjar, patut diambil tindakan oleh fihak jg berwadjib (Inspeksi Daerah Djawa Tengah, Red.). Karena kalau tidak, hal itu dapat merusak nilai pendidikan anak2. Disamping itu pula merendahkan deradjat peladjaran di sekolah2 partikelir, lepas apakah dengan membuka sekolah2 partikelir itu hanja dititikberatkan untuk mendapatkan uang. Demikian Sujoto jang akhirnja mengharapkan persoalan diatas mendapat perhatian dari fihak jg berwadjib. (Depo ArsipPusdapro SM)
Jateng Mampu Mandiri Pangan SEMARANG - Dilihat dari aspek ketersediaan pangan, Jateng mampu menyediakan pangan secara mandiri. Bahkan mampu menyuplai kebutuhan wilayah lain, dan menjadi salah satu penyangga pangan nasional. ”Namun, perlu diwaspadai dalam waktu dekat, kita akan menghadapi musim kemarau panjang yang membuat kenaikan harga pangan,” kata Gubernur H Ganjar Pranowo dalam sambutan yang dibaca Wagub Heru Sudjatmoko pada Lomba Cipta Menu Pangan Olahan Berbahan Baku Lokal, diselenggarakan oleh Badan/Kantor Ketahanan Pangan (BKP) se-Jateng kerjasama Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten/Kota se-Jateng, di Gedung Wanita, Jalan Sriwijaya, Semarang, beberapa waktu lalu. Pangan Beragam Lebih lanjut dalam sambutan tersebut, Ganjar Pranowo mengajak seluruh masyarakat terus mengembangkan pangan lokal dengan berbagai kreasi. Ia juga berharap, hasil pangan juga harus memiliki kualitas daya saing, pasalnya pada tahun 2015 akan memasuki ekonomi global.
Sebelumnya, Kepala BKP Jateng Ir Gayatri Indah Cahyani MSi, melaporkan kondisi konsumsi pangan Jateng yang diindikasikan dengan skor pola pangan harapan, pada tahun 2013 mencapai 90,35 meningkat jika dibandingkan tahun 2012 mencapai 89,87. Konsumsi pangan kelompok padipadian masih tinggi. Salah satu upaya untuk menyosialisasikan pangan beragam, bergizi, seimbang, dan aman, untuk mengurangi konsumsi beras dan terigu, dengan mengadakan lomba cipta menu pangan olahan berbahan baku lokal. ”Lomba yang diadakan setiap tahun ini, pada tahun 2013 Jateng berhasil menjadi Juara I Tingkat Nasional, di Sumatera Barat (Jateng diwakili TP PKK Kabupaten Pekalongan),” katanya. Sementara itu, Direktur Pusat Teknologi Agroindustri pada Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) Kemenristek, Priyo Atmaji, mengatakan, pangan lokal dapat diolah menjadi beras, mie dan sebagainya. Karena itu, perlu dipikirkan kuantitas, dan kualitas produknya.
Dari penilaian lomba yang dilakukan tim juri, Ir Sri Budi Wahyuningsih MP(Dekan Fak Teknologi Pangan USM), Etika Ratna Noer S Gz Msi (Fak Kedokteran Program Studi Gizi Undip), Indah Sony Wigyarsono (TP PKK Jateng), Priyo Atmaji MEng (BPPT Kemenristek), dan Andri Juni Arifin (Ketua ICAJateng). Memutuskan, Juara I, II, dan III, masing-masing TP PKK Kabupaten Semarang, Klaten, Banjarnegra. Juara harapan I, II, dan III, masingmasing Wonosobo, Demak, dan Blora. Sebagai pengolah pangan pokok lokal terbaik, Kabupaten Kebumen, dan Sragen pengolah pangan lokal menu modern terbaik. Untuk Juara I,II, III masing-masing menerima uang pembinaan Rp 5.800.000, Rp 4.700.000, Rp 3.600.000. Juara Harapan I, II, III, masingmasing Rp 3.000.000, Rp 2.650.000, dan Rp 2.300.000. Selain uang pembinaan, para juara tersebut juga menerima tropi dan sertifikat. Untuk Juara I berhak mewakili Jateng dalam lomba serupa di Tingkat Nasional Tahun 2014, di Makasar, Sulawesi Selatan. (fri-72)
KAMIS, 8 MEI 2014
Semarang Timur Krisis Listrik SEMARANG - Sering padamnya listrik di wilayah Genuk, Pedurungan, dan sekitarnya terjadi akibat beban yang terlampau tinggi. Sementara pasokan listrik tidak mencukupi untuk kebutuhan listrik di kawasan Semarang Timur. ”Kebutuhan listrik di wilayah Semarang Timur dan sekitarnya cukup tinggi. Sementara pasokan listrik di daerah ini hanya diperoleh dari gardu induk di Pandean Lamper,” kata Deputi Manager Komunikasi dan Bina Lingkungan PTPLN Distribusi Jateng-DIY, Supriyono. Kapasitas di wilayah itu mencapai 90 mega volt ampere (MVA). Kebutuhan listrik yang over, kata dia, mengakibatkan padamnya listrik. Selama ini kebutuhan listrik di Semarang Timur disuplai dari gardu induk Pandean Lamper. Nantinya, PLN akan mengoptimalkan gardu induk di Sayung Demak dengan jaringan listrik dari PLTU Tanjung Jati. Ke depan, dengan beroperasinya PLTU Tanjung Jati maka listrik di Jawa-Bali khususnya Semarang Timur kian handal. Saat ini, PLN berupaya menguatkan jaringan listrik di Semarang Timur. Yakni dengan penambahan trafo,
sistem transmisi dan jaringan. Belakangan, listrik di daerah Genuk, Pedurungan, Semarang Timur dan sekitarnya sering byar pet. Dalam sehari, dua kali listrik padam. ”Kami meminta maaf kepada pelanggan atas ketidaknyamanan ini. Kami terus berupaya meningkatkan kehandalan listrik agar aktivitas warga tidak terganggu,” ungkapnya. Supriyono menambahkan, pembangunan PLTU Tanjung Jati B unit 5 dan 6 di Kabupaten Jepara sangat penting. Pembangunan unit 5 dan 6 bisa menjadi salah satu solusi dan mendesak untuk dilakukan. Sambungan Baru Selain itu, ia berharap akan kelanjutan pembangunan PLTU Batang yang terancam molor beroperasi. Pembangunan PLTU Batang semula ditargetkan beroperasi 2017 namun diundur menjadi 2019 akibat masalah pembe-
basan lahan yang belum rampung. Akibat dari molornya PLTU berkapasitas 2 x 1.000 mega watt (MW) itu, kemungkinan Semarang dan Jateng terancam kekurangan pasokan listrik pada 2017. Krisis listrik benar-benar mengancam akibat tingginya permintaan sambungan rumah baru maupun pertumbuhan industri di berbagai wilayah. Sementara itu, Ketua Lembaga Pembinaan dan Perlindungan Konsumen (LP2K) Semarang, Ngargono menuturkan, listrik yang sering biar pet sangat mengganggu kenyamanan warga. Mereka tidak bisa beraktivitas dengan nyaman. Kondisi tersebut sangat merugikan konsumen yang selama ini selalu membayar listrik rutin setiap bulan. Ia menyatakan, siap menerima pengaduan dari pelanggan PLN yang merasa dirugikan. Para pelanggan sering mengeluhkan aktivitasnya terganggu akibat aliran listrik dari PLN yang sering padam. ”Mereka merasa tidak nyaman karena listrik seringkali padam. Untuk itu, hendaknya PLN segera mengantisipasi kondisi itu dengan terus menjaga keandalan pasokan listrik,” katanya. (K1472)
BPJS Semarang Beri Beasiswa SEMARANG - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Cabang Semarang I memberikan beasiswa kepada anak pekerja peserta BPJS yang berprestasi.
Beasiswa diberikan kepada 597 siswa mulai tingkat SD, SMP, SMAdan Perguruan Tinggi. Pemberian beasiswa ini bekerja dengan Bank Jateng Cabang Utama Semarang melalui produk
SM/dok
BEASISWA BPJS : Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Semarang I Ninuk Trihatmani (lima dari kanan) berfoto bersama penerima beasiswa, baru-baru ini. (72)
Tabungan Bima. Penyerahan beasiswa dilakukan oleh kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Semarang I Ninuk Trihatmani didampingi Pemimpin Bank Jateng Cabang Utama Susanto Wedi di Kantor BPJS Semarang, baru-baru ini. ”Pemberian beasiswa kepada anak-anak anggota BPJS Ketenagakerjaan (Jamsostek) sebagai bentuk apresiasi BPJS Ketenagakerjaan dengan mitra kerja,” ungkap Ninuk. Sementara Susanto Wedi mengatakan, kerja sama pemberian beasiswa dengan Bank Jateng melalui Tabungan Bima diharapkan dapat membantu meringankan orang tua siswa. ”Dengan produk Tabungan Bima kami juga ingin memberikan pelayanan terbaik kepada penerima beasiswa,” jelasnya. (G2-72)
Inovasi Batu Granit Diminati SEMARANG - Kini setelah ubin keramik, masyarakat mulai menggandrungi inovasi baru yaitu granit tileatau batu granit yang permukaannya licin. ”Produk tersebut memiliki keunggulan lebih dibanding keramik.Antara lain menunjukkan lebih mewah, mengkilat, lebih tahan lama, kuat dan tahan terhadap noda,” papar Setiobudi Marketing Manager PT Graha Pelangi Jaya di kantornya Jalan KH Agus Salim, Selasa (6/5) lalu. Karena kelebihannya itu, lanjut dia, sejumlah perkantoran, perumahan, sekolah, rumah sakit, apartemen dan pabrik di Semarang sudah menggunakan batu granit Produk baru Teveree dan Landmark misalnya, sejak awal april dipasarkan sudah mendapat animo tinggi dari konsumen. Tercatat, inden kedua produk itu telah mencapai 10 ribu box atau sekitar 11 ribu meter persegi. Produk yang diproduksi dengan teknologi digital printing ini tersedia berbagai ukuran mulai 40x40, 60x60 dan 30x60. Warna-warna netral banyak disukai konsumen karena memudahkan menyesuaikan interior rumahnya. Kedua produk itu diharapkan mendorong penjualan granit di tokonya. Per bulan total penjualan bisa mencapai 30 ribu box. Tahun ini ia menargetkan dapat terjual 40 ribu box per bulan. Untuk meningkatkan penjualan, ada sekitar 50 agen penjualan di wilayah JatengDIY yang memasarkan dua Teveree dan Landmark. Kualitas Desain Menurut Setiobudi, industri keramik memberikan kontribusi besar dalam pertumbuhan perekonomian nasional. Melihat besarnya peluang, para produsen terus meningkatkan kualitas dan desain untuk merebut perhatian pasar dalam negeri maupun mancanegara. ”Industri keramik sangat berpotensi untuk dikembangkan mengingat jumlah penduduk dan laju pertumbuhan pembangunan
juga semakin pesat,” tuturnya. Dikatakan, industri keramik lokal tumbuh mengesankan setelah bangkit dari krisis dan terus berkembang. Bahkan jenis granit juga menjanjikan didukung pertumbuhan ekonomi yang me-
ningkat, tuntutan kualitas dan inovasi tinggi. Apalagi bila permasalahan bahan baku dan energi bisa segera diatasi. Industri ini mampu menyumbang sebesar 3% terhadap perekonomian nasional. (K14-72)
SM/Fista Novianti
LIHAT PRODUK : Pengunjung didampingi karyawan PT Graha Pelangi Jaya melihat produk granit terbaru, Selasa (6/5) lalu. (72)
SM/Fista Novianti
LUNCURKAN DATA : Head of Indosat Central Java Wasis Sulaiman, Head of Sales Area Semarang Syamsul Bachtiar, Division Head West Java & Central Java Operation Sony Wicaksono, berfoto bersama usai peluncuran layanan Indosat terbaru di Galeri Indosat Jalan Pandanaran, Selasa (6/5) lalu. (72)
Kecepatan Akses Internet Ditambah SEMARANG - Untuk memenuhi kebutuhan layanan data yang semakin meningkat, operator seluler terus melakukan modernisasi jaringan serta berupaya menambah kecepatan layanan termasuk akses internet. Seperti yang dilakukan PT Indosat Tbk. Operator GSM itu melakukan penambahan kecepatan hingga 42 Mbps ke seluruh area Semarang dan Yogyakarta. Hal serupa juga dilakukan di beberapa kota besar seperti Jabodetabek, Bandung, Sukabumi, Surabaya dan Bali. Head of Indosat Central Jawa Area, Wasis Sulaiman menuturkan, layanan data ibarat oksigen. Hampir semua
pelanggan membutuhkan layanan data. Sebelumnya, pelanggan banyak memanfaatkan layanan SMS dan suara. Namun belakangan layanan data banyak digunakan pelanggan. ”Memenuhi kebutuhan data yang terus meningkat kami memberikan layanan yang lebih baik. Yaitu dengan menambah kecepatan hingga 42 Mbps terluas dan stabil,” katanya usai peluncuran di di Galeri Indosat Jalan Pandanaran, Selasa (6/5) lalu. Jaringan baru tersebut mengimplementasikan jaringan DC-HSPA+ yang memberikan kenyamanan bagi pelanggan. Sebanyak 660 Base Transceiver Station (BTS) dan
sekitar 97% sudah siap mendukung layanan itu. Cakupan Wasis berharap Indosat bisa memimpin layanan data melalui peningkatan kualitas, kapasitas dan cakupan jaringan yang lebih luas. Pelanggan dapat menikmati beberapa layanan data seperti streaming, download berbagai file dengan cepat, akses youtube tanpa putus serta layanan internet lainnya. Untuk menikmati layanan itu, imbuh Wasis, pelanggan harus menggunakan smartphone yang mendukung jaringan 42 Mbps. Indosat juga menghadirkan kartu perdana khusus masa aktif tiga bulan dengan kuota internet 3Gb.
Sudah termasuk gratis super Wifi, dan gratis BBM yang dijual mulai Rp 36 ribu. Division Head West Java & Central Java Operation, Sony Wicaksono menambahkan, beberapa waktu lalu Indosat sempat tumbang. Diakui olehnya jika hal tersebut berdampak pada layanan. Mulai awal tahun Indosat mulai melakukan modernisasi. Semua jaringan diganti. Layanan data semakin meningkat namun banyak permasalahan. Di antaranya, kurang cepat dan kurang stabil. ”Perbaikan jaringan sudah selesai. Kami berharap pelanggan bisa mengakses internet dengan cepat dan stabil tanpa gangguan,” harap dia. (K14-72)
Tea Presso Tawarkan Aneka Teh Bubble SEMARANG - Tea Presso menjadi salah tempat nongkrong yang asyik bagi pengunjung Java Supermall. Selain nongkrong, pengunjung bisa menyaksikan kegiatan di atrium mal dari kursi sofa yang disediakan. Tea Presso, sebuah merek minuman terkemuka yang berasal dari Taiwan dalam industri Bubble Tea, terletak di lantai dua. Berbagai macam jenis teh dengan aneka topping disediakan. ”Ada beberapa menu yang direkomendasikan bagi pengunjung. Di antaranya caramel milk tea, avocado milk tea, dan peach green tea,” kata Riendi Aldino, pemimpin Tea Presso Java Supermall, kemarin. Untuk menu utama, ada tiga jenis teh yakni Jasmine tea, black tea, dan oolong tea. Masing-
masing harganya Rp 12.000. Meski mengandalkan teh sebagai menu utama, namun banyak varian yang ditawarkan seperti signature pearl milk tea, taro milk tea, caramel milk tea, belgium chocolate milk tea, pure chocolate milk tea, caramel iced coffe, mango yakult green tea, mango yakult smoothie, dan strawberry litci coco smoothie. ”Untuk variasi bisa ditambah topping. Pengunjung harus membayar Rp 3.000 untuk per topping,” ujarnya. Tea Presso sudah membuka lebih dari 15 store di Indonesia. Selain menyediakan sofa, gerai ini juga dilengkapi dengan layanan wifi gratis. ”Tahun ini, penjualan ditarget tumbuh 20 persen,” tutur Riendi.(J8-72)
SM/Fani Ayudea
MENIKMATI TEH: Pengunjung bersantai sembari menikmati teh bubble di Tea Presso Java Supermall, kemarin. (72)
KAMIS, 8 MEI 2014
PKL Liar Marak di Jalan Arteri SM/Krisnaji Satriawan
JALAN SEHAT : Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo memberikan sambutan saat acara jalan sehat dan pengundian Tabungan Bima HUT ke-51 Bank Jateng dan HUT ke467 Kota Semarang di Balai Kota, beberapa waktu lalu. Selain Menpora, hadir pula mantan wakapolri Komjen Nanan Soekarna. (H85-39)
SD Muhammadiyah Plus Wakili Semarang SEMARANG -SD Muhammadiyah Plus Semarang mewakili Kota Semarang untuk mengikuti lomba Pesta Siaga Tingkat Kwartir Daerah Jateng, Mei ini. Kepastian itu didapat setelah mereka memenangi Pesta Siaga Tingkat Binwil Semarang, Minggu (20/4) di Pendopo Pemkab Grobogan. ”Perjuangan untuk maju ke tingkat Binwil (ekskaresidenan) tidaklah mudah. Peserta didik setiap hari digembleng. Juara ini bukanlah akhir, melainkan awal menjadi lebih baik lagi,” kata Kepala SD Muhammadiyah Plus, Sri Edy Nugrohowati. SD Muhammadiyah Plus sebelumnya meraih peringkat dua untuk putra dan tiga untuk putri di tingkat Kwartir Ranting Mijen. Kemudian di tingkat Kwarran Kota Semarang, tim putra mereka meraih peringkat dua. Dari tingkat kota inilah mereka kemudian maju ke tingkat ekskaresidenan. Sri Edy mengungkapkan, sekolah yang dipimpinnya baru saja meraih akreditasi A. Hal itu menjadi pendorong bagi guru dan murid untuk terus berprestasi. ”Semoga ke hasil ini tidak membuat guru dan murid cepat berpuas diri,” kata Sri Edy. (H69-39)
SM/dok
TUNJUKKAN PIALA: Tim putra pramuka SD Muhammadiyah Plus menunjukkan piala usai memenangi lomba Pesta Siaga Tingkat Binwil di Pendopo Pemkab Grobogan. (39)
Udinus Buka S-1 Ilmu Komunikasi SEMARANG - Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) membuka program studi baru. Program studi strata satu (S-1) Ilmu Komunikasi akan memulai masa perkuliahan untuk tahun ajaran 2014/2015. Ada dua peminatan yang ditawarkan, yakni broadcasting dan komunikasi bisnis. Masing-masing peminatan akan dibuka untuk dua kelas. Program studi ini menginduk pada fakultas tertua di Udinus, yakni Fakultas Ilmu Komputer. Peluncuran program S-1 Ilmu Komunikasi secara resmi dilaksanakan pada Selasa (6/5) oleh Rektor Udinus, Dr Edi Nur Sasongko. Menurut Edi, Udinus adalah tempat paling kondusif untuk berkembangnya program studi ilmu komunikasi. ”Karena telah ada program broadcastingdan merupakan satu-satunya universitas yang memiliki stasiun televisi sendiri,” demikian Edi Noersasongko. Udinus telah memiliki program diploma tiga (D-3) broadcasting. Fasilitas Pendukung ”Dengan itu tentunya kami telah memiliki fasilitas-fasilitas pendukung. Seperti laboratorium studio broadcasting, laboratorium multimedia dan laboratorium fotografi. Juga ada Televisi Kampus Udinus (TVKU) sebagai teknopark,” kata ketua panitia rangkaian acara peluncuran program studi tersebut, Lisa Mardiana MIKom. Udinus menggelar serangkaian acara edukatif, Fun.Comm menyambut peluncuran program itu. Diantaranya ada seminar bertajuk ”Kreativitas Dibalik Layar”, pelatihan ”Creative Writing”, ”Citizen Journalism” dan ”Be TVPresenter”. Selain itu ada lomba Stand Up Comedy, Presenter, dan Video Kreatif. ”Fun.Comm akan digelar tiap tahun sebagai ajang kreasi dan berbagi ilmu komunikasi,” pungkas Lisa. (H89-91)
SEMARANG - Seiring dengan ramainya arus lalu lintas di sepanjang Jalan Arteri Yos Sudarso, Semarang, puluhan kios-kios pedagang kaki lima (PKL) dan pemukiman liar mulai tumbuh di sekitar jalur tersebut. Ada beberapa titik bangunan liar yang nampak dari pengamatan Suara Merdeka, di antaranya di sekitar traffic light simpang Jalan Tanah Mas-Arteri Yos Sudarso dan beberapa titik lain di persimpangan Arteri Yos Sudarso. Kios-kios itu, sebagian dibangun di atas trotoar dengan bangunan semipermanen dan ada pula yang dibangun secara permanen. Para pemilik kios menempati lahan itu tanpa izin pemilik guna lahan atau dinas terkait. Kios-kios itu mulai tumbuh sejak beberapa tahun terakhir, kebanyakan untuk penjualan alat pancing dan kios makan. ”Jika dibiarkan, dikhawatirkan kios-kios itu akan bertambah ba-
SM/Lanang Wibisono
DI ATAS TROTOAR : Beberapa PKL yang mulai tumbuh di atas trotoar di sepanjang Jalan Arteri Yos Sudarso, Semarang. nyak. Jika sudah jadi permanen, pemkot akan kesulitan untuk merelokasi atau membersihkan kawasan larangan dari PKL. Apalagi jumlahnya sudah semakin banyak,” kata Supardi, warga Tanah Mas. Hal senada juga disampaikan Muslimah, warga Panggung Lor. Sebenarnya kios-kios itu tak mengganggu pejalan kaki, karena akses trotoar jarang digunakan warga. Hanya saja
pendirian bangunan di atas drainase, akan mengganggu aliran air. ”Pemkot harus tegas dan menindak bangunan liar yang ada di wilayah-wilayah larangan. Jika dibiarkan, akan jadi masalah di kemudian hari,” ujarnya. Kepala Dinas Pasar Kota Semarang Trijoto Sardjoko mengatakan, sepanjang trotoar Jalan Arteri Yos Sudarso memang terlarang bagi
BUAT Panser Biru, jangan mengedepankan striker, hentikan anarkisme, pastikan kita menang tanpa ada permusuhan.(087834831892) MASUKAN untuk Pemkot Semarang, mengurangi kendaraan di jalanan, mengaktifkan bus jemputan anak sekolah. (08174104108) MOHON kesadarannya untuk proyek gedung bertingkat di Jalan Petempen Kembangsari, kalau lembur ngecor kok sampai pagi? Mengganggu warga sekitar yang sedang istirahat, karena mesin yang berisik. (089635126520) NUWUN sewu Pak Wali, mohon kalau ada laporan warga segera ditindaklanjuti, Jalan Sendang Guwo Selatan Raya rusak parah, kok didiamkan saja. (085225255623) PAK Pilus, panjenengan 100% lolos pileg. Kami warga Bringin sangat senang dan bersyukur. Semoga pembebasan tanah bengkok cepat terlaksana. Jangan lupakan kami! (089670161243)
gaskan, untuk penindakan bangunan liar dibutuhkan rekomendasi dari dinas terkait. Pihaknya belum bisa mengambil tindakan jika belum ada permohonan atau perintah. ”Tapi penanganan dan penertiban PKLdan pemukiman liar terus kami lakukan. Setelah ada rekomendasi, segera kami tindaklanjuti dengan tinjauan dan penindakan,” katanya. (H71,H35-39)
Diskusi Penyakit Kronis Kota di Unika Soegijapranata
Perlu Revitalisasi Angkutan Umum SEMARANG - Revitalisasi moda transportasi umum menjadi solusi persoalan angkutan umum di Indonesia yang belum mendapat tempat layak. Upaya revitalisasi sekaligus menjawab persoalan kemacetan yang belakangan semakin menjadi di sejumlah kota besar Indonesia. Apalagi, sulitnya operator usaha angkutan kota untuk meremajakan armada disebabkan karena besarnya investasi untuk membeli alat angkut dan untuk membeli spare part. Itu tak sebanding dengan tarif, terutama tarif eknomi yang dikenakan kepada pengguna jasa angkutan umum perkotaan. Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Organda Eka Sari Lorena Soerbakti menuturkan, di negaranegara maju, mobil pribadi memang menjadi armada yang murah karena sudah terjadi peralihan kul-
tur penggunaan mobil yang digantikan dengan keberpihakan terhadap angkutan umum massal. ”Kemajuan tidak disertai kesiapan infrastruktur dan penataan jalan yang selama empat tahun ini hanya terjadi penambahan jalan sebesar 0,01 persen. Sementara angka pertumbuhan pengguna kendaraan diatas 70 persen,” kata Eka Sari saat menjadi pembicara dalam diskusi Mengobati Penyakit Kronis Kota : Kemacetan Lalu Lintas di Gedung Mikael lantai 4 kampus Unika Soegijapranata, Rabu (7/5). Pemilik sekaligus Direktur Utama Lorena Transportasi Group itu mengusulkan, solusi kemacetan pada penciptaan moda transportasi umum yang layak, nyaman, dan aman sebagaimana kondisi angkutan umum massal di negaranegara maju diharapkan dapat
membantu pemerintah dalam memperoleh solusi kemacetan di republik ini. Kurang Tepat Pemegang Master of Business Administration University of San Fransisco, California dan peraih Multi Nation Program dari Eisenhower Fellowships di AS dan penulis buku Ayo Lawan Kemacetan itu, juga menyinggung soal peluncuran mobil murah yang dinilainya kurang tepat dengan kondisi lalu lintas dan infrastruktur jalan yang ada saat ini. ”Revitalisasi angkutan umum, jalan raya, transportasi, manajemen dan regulasi sangat dibutuhkan. Revitalisasi bukanlah hal yang mesti dipikirkan melainkan sudah kewajiban untuk dilakukan, hal ini seiring banyaknya angkutan-angkutan umum yang sudah tidak layak. Dengan meremajakan
Lelang Barang Rampasan Kejahatan Diserbu Warga SEMARANG - Proses lelang barang bukti hasil rampasan kejahatan rupanya sangat diminati warga. Seratusan peserta lelang memadati aula Kejaksaan Negeri (Kejari) Semarang Jalan Abdulrahmah Saleh, Rabu (7/5) siang. Tercatat 12 item paket barang yang dilelang merupakan barang bukti dari kasus pidana umum sejak tahun 2013 yang sudah berkekuatan hukum tetap atau inkracht di wilayah Semarang. Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Semarang Abdul Aziz mengungkapkan, proses lelang sangat transparan dan juga diumumkan di media massa yang bisa diikuti oleh siapa saja asalkan sudah memiliki KTP. Kendati dilaksanakan di Kejari, lelang diadakan dengan perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) di mana taksiran harga dilakukan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Semarang. ‘’Semua boleh ikut asal punya KTP dan tentu saja membayar uang
jaminan saat mendaftar yang limit penawarannya sudah ditentukan. Besaran jaminan bervariasi tergantung barang yang dilelang dan hasil lelang akan disetorkan ke kas negara,’’ ujar Abdul Aziz di ruang kerjanya, Rabu (7/5). 12 Item Tingginya antusias masyarakat ini terlihat dari jumlah pendaftar sebanyak 147 orang dari berbagai daerah. Dua belas item yang dilelang ini bervariasi harganya mulai dari yang termurah berupa laptop dengan penawaran Rp 100 ribu dan uang jaminan cukup Rp 20 ribu saja. Sedangkan yang termahal adalah kayu Meranti yang limit harganya Rp 36,7 juta dengan uang jaminan Rp 7,5 juta. Di tengah-tengahnya, ada pula beberapa unit sepeda motor yang memang tanpa surat-surat lengkap dan nomor palsu. Sebagian barang yang dilelang ditempatkan di gudang barang bukti Kejari namun sebagian lainnya
seperti kayu dengan volume cukup besar disimpan di Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rubasan). Sebanyak dua unit motor dalam lelang kali ini masih belum laku karena penawarannya dinilai terlalu tinggi. Heri Sutejo (46), salah satu pemenang lelang satu unit sepeda motor Honda Revo mendapat barang lelang itu sebesar Rp 2,5 juta dari harga penawaran awal Rp 2,3 juta. ‘’Setor uang jaminan Rp 350 ribu saja, nanti tinggal mengurus suratsuratnya mungkin bisa habis antara Rp 700 ribu-Rp 1 juta,’’ujar pemilik bengkel motor di daerah Lamper ini. Sebelumnya, Heri memang sudah sering mengikuti lelang barang rampasan yang biasanya dijual kembali. Pernah juga ia menang lelang sebuah rumah di daerah Bandungan dengan harga Rp 150 juta namun hingga saat ini rumah itu belum terjual. Pria yang tinggal di daerah Lamper Tengah ini sudah mengikuti proses lelang seperti sekarang sebanyak lima kali. (J14,J17-72)
Piye Jal... (Sambungan hlm 21)
pedagang kaki lima atau pendirian pemukiman. Atas informasi munculnya banyak PKL di wilayah itu, pihaknya akan segera melakukan pengecekan. ”Setelah kami cek, akan kami koordinasikan dengan Satpol PPKota Semarang,” katanya. Beberapa waktu lalu, Kepala Bidang Ketenteraman dan Ketertiban (Kabid Tramtib) Satpol PPKota Semarang Aniceto da Silva mene-
Standar...
Polder... (Sambungan hlm 21)
(Sambungan hlm 21)
Mereka satu sama lain bercakap-cakap menggunakan isyarat tangan sebelum ujian dimulai terutama ketika pengawas memberikan tata cara mengerjakan soal. ”Tujuh siswa kami mengikuti UN SMP tahun ini. Sejauh ini tidak ada keluhan sehubungan materi soal. Sebab, meski saya tidak persis soalnya, namun diperkirakan bobot soal untuk mereka lebih mudah,” tutur Kepala SLB Widya Bakti Herawati. Perlakuan ini memang berbeda daripada siswa normal pada umumnya. Siswa SMPLB rata-rata memiliki keterbatasan lantaran tuna rungu semenjak kecil. Kendati demikian semangat mereka untuk maju sangat kuat. (H89,H41-39)
Kepala Satker PPLP Provinsi Jawa Tengah, Suharsono mengungkapkan, kerja sama yang dibangun untuk proyek Polder Banger akan direvisi. Karena itu, pihaknya menunggu hasil revisi perjanjian tersebut. Revisi itu sendiri menurutnya tengah diproses di tingkat pusat. Dia menegaskan, Polder Banger memang sangat penting dalam mengatasi rob dan banjir terutama wilayah kota bagian tengah. Selain Kali Semarang dan Kali Baru, Kali Banger merupakan saluran utama yang berada di kawasan tengah antara Kanal Banjir Barat dan Timur. (H35,H71-39)
SM/Muhammad Syukron
SOLUSI KEMACETAN : Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Organda Eka Sari Lorena Soerbakti memaparkan kemacetan lalu lintas sebagai penyakit kronis kota di Gedung Mikael Kampus Unika Soegijapranata, kemarin. (39) angkutan umum maka ini akan mendukung transportasi yang ada di Indonesia,” katanya. Eka juga berharap, agar instansi terkait bisa memperbaiki serta meningkatkan kualitas di segi infrastruktur khususnya pada terminal-terminal angkutan umum.
Jika pemerintah pusat tidak serius melakukan revitalisasi, dampak ke depannya, masyarakat akan lebih memilih alat kendaraan pribadi seperti motor dan mobil. Ini tentunya akan memperkeruh kemacetan di kota-kota yang ada di Indonesia. (H84-39)
Sekwan Se-Indonesia Kumpul di Semarang SEMARANG- Sekertaris DPRD Kabupaten/kota se-Indonesia yang tergabung dalam Asosisasi Sekretaris DPRD kabupaten/kota se-Indonesia (Asdeksi), Kamis (8/5) akan berkumpul di Kota Semarang. Pertemuan para sekretaris dewan dalam forum rapat kerja nasional (rakernas) ini dilakukan guna menyamakan persepsi seluruh peserta, terutama menyambut dewan baru hasil pemilu 2014. Menurut direktur eksekutif Asdeksi Subhan, hasil pemilu sudah ada dan dewan baru juga sudah bisa digambarkan. ”Sehingga perlu berbagai persiapan untuk menyambut mereka. Mulai dari pengambilan sumpah janji jabatan mensukseskan tiga tugas pokok dewan, yakni pada bidang legislasi, budgeting dan pengawasan serta persiapan lain,” ujarnya. Tentu saja harus ada persamaan pesepsi para sekwan, sehingga dalam melaksanakan tugas bisa berjalan dengan baik dan lancar. Dia mencontohkan dalam penyusunan program legislasi daerah atau prolegda, sekretariat dewan (setwan) tentu harus bisa mendukung kinerja dewan utamanya dalam menyusun Raperda inisiatif dewan. Kepastian Hukum Selama ini perda inisiatif dewan masih kurang bila dibandingkan dengan perda yang diusulkan oleh eksekutif. Selain soal raperda, katanya, sekretaris dewan juga menginginkan adanya kepastian hukum khususnya dalam aturan mengenai fungsi dan kedudukan anggota DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/kota. ”Fungsi dan kedudukan keuangan anggota dewan tentu merupakan aturan yang mengikat anggota dewan. Ada sejumlah persoalan yang perlu dibahas, misalnya soal asuransi kesehatan bagi anggota dewan, harus ada atura yang jelas. Jangan sampai nanti malah jadi persoalan hukum,” katanya. Berbagai persoalan ini, menurut Syahrul Koswara, Bendahara Dewan Pengurus NasionalAsdeksi, akan menjadi salah satu pokok pembahasan. Hasilnya tentu akan ada rekomendasi yang diharapkan bisa ditindaklanjuti oleh Kemendagri. ”Mengenai persiapan sudah final. Hal ini bisa dilihat dari kedatangan para peserta yang sudah sampai di Kota Semarang dan siap mengikuti rakernas. Semua peserta sebanyak 700 sekwan bersama staf,” ujar Koswara yang juga sekretaris DPRD Kabupaten Karawang Jabar ini.(H71,H35-39)
11 Mantan... (Sambungan hlm 21) Kasus dugaan korupsi asuransi fiktif muncul dari pelaksanaan program asuransi dana sejahtera abadi antara DPRD Kota Semarang dan PT Pasaraya Life pada 2003.
Program asuransi ini menawarkan premi Rp 38,4 juta setiap orang untuk jangka waktu setahun. Total premi mencapai sekitar Rp 1,7 miliar. Setelah diselidiki, kerja sama itu diduga tidak pernah ada. Uang miliaran rupiah tersebut dibagi-bagi kepada seluruh anggota Dewan yang saat itu menjabat. (K44,H74-39)
KAMIS, 8 MEI 2014
Kerugian Diperkirakan Rp 500 Juta ● Kebakaran di Pasar Mebel Ngemplak SOLO- Kebakaran di Pasar Mebel Ngemplak diduga akibat arus pendek atau korsleting kabel listrik yang semula muncul di los Ny Darmi (40). Hal itu terungkap berdasar keterangan sejumlah saksi dan korban yang diperiksa di Polsek Banjarsari, Rabu (7/5). Sejumlah saksi dan korban yang dimintai keterangan di antaranya, Ketua Paguyuban Pasar Mebel, Sidiq Budi Santoso (53), Ny Darmi (40), kedua karyawannya Budiyono (34), Gunadi (40) dan Sumardji alias Gepenk (47). Berdasar keterangan Ketua Paguyuban, kebakaran tersebut menelan kerugian sekitar Rp 500 juta. Tafsiran kerugian berdasar jumlah total barang milik 17 pedagang yang hangus terbakar. Sekitar 30 los yang terbakar, lanjut dia, merupakan hasil usaha para pedagang, baik yang mengunakan modal sendiri maupun berasal dari pinjaman dari bank. Tujuh belas pedagang yang menjadi korban kebakaran, kerugian terbanyak dialami H Sumardji. Sebab sebagian besar hasil mebel di tujuh losnya ludes terbakar. “Musibah ini mengingatkan peristiwa serupa yang saya alami pada tahun 1994 dan tahun 2007,” tegas Sumardji yang juga sebagai Wakil Ketua Paguyuban tersebut. Usaha mebel yang rintis sejak lama dan kerap kena musibah itu, tak menyurutkan semangatnya untuk tetap tekun dalam usaha yang sama. “Musibah ini saya jalani dengan tabah dan sabar,” ungkapnya. Beruntung bagi Sumardji, karena masih ada satu los miliknya yang tidak ikut terbakar. Usaha yang sama juga sudah dijalaninya di Jalan Solo-Purwodadi maupun di daerah Plesungan, Gondangrejo, Karanganyar. Apa yang sekarang menjadi beban
bagi Sumardji, adalah setoran di bank yang totalnya sekitar Rp 20 juta/bulan. “Karena dalam usaha ini, saya harus meminjam bank yang kini masih ada pinjaman sekitar Rp 300 juta,” paparnya saat ditemui di Polsek Banjarsari, kemarin. Selain Sumardji, kerugian cukup besar dialami Ny Darmi. Dia harus merelakan enam los dan seluruh barang dagangannya luluh lantah. Yang cukup membuat dia shock karena modal usahanya hasil pinjaman di Bank Buana sekitar Rp 150 juta. “Uang pinjaman itu sebagian besar sudah saya wujudkan barang-barang untuk stok,” jelasnya. Sekali Setoran Yang membuat dia sedih lantaran harus menanggung setoran tiap bulan di bank. “Belum lama saya pinjam uang di bank dan baru sekali setoran,” terangnya. Dampak musibah yang dialami, dia hanya bisa meminta toleransi kepada bank tempatnya meminjam uang. “Semoga pihak bank dapat mengerti atas musibah yang saya alami,” ungkapnya dengan lirih saat ditemui, kemarin. Kapolsek Banjarsari Kompol I Ketut Raman didampingi Kanit Reskrim AKP Sunarto mengemukakan, kebakaran itu masih dalam penyelidikan lebih lanjut. “Untuk mengetahui penyebab kebakaran dan kerugian para pedagang, sebanyak enam saksi dan korban, kami mintai keterangan,” tegasnya. Pemeriksaan saksi dan korban, lanjut dia, akan dilakukan bertahap. “Ada sekitar 15 saksi korban yang rencana akan akan kami mintai keterangan dalam upaya menyelidiki kebakaran tersebut,” jelas Kapolsek mewakili Kapolresta Surakarta Kombes Pol Iriansyah, kemarin. (G11-50,48)
Uang ‘’Tutup Mulut’’ Demo KONI Rp 100 Juta ● Dua Pihak Membantah KUDUS - Menjelang penyelenggaraan Musorkab KONI yang akan digelar Kamis (8/4), suasana kian memanas. Di sela-sela dinamika pencalonan ketua KONI Kudus periode 2014 2018, muncul kabar soal uang ‘’tutup mulut’’ terkait demo mempertanyakan transparansi penggunaan dana KONI. Kabarnya ‘’uang damai’’ tersebut besarnya mencapai seratus juta. Kabar tersebut bermula dari pernyataan manajer Diklat Sepak Bola Putera Kudus (DSPK), Musthofa, yang mengaku bertemu dengan Koordinator Gerakan Masyarakat Penyelamat Anggaran Olahraga (Gempaga) yang juga mantan pelatih DSPK, Muhammad Amin pada Senin (5/5) siang. Kepada awak media yang menemuinya, Rabu (7/5), dia mengaku sudah lama kenal dengan Amin.‘’Saya datang ke rumah PakAmin atas inisiatif sendiri dan tidak ada yang menyuruh,’’ katanya. Pembicaraan sampai saoal upaya hukum yang dilakukan Amin dan rekanrekan untuk mempertanyakan penggunaan dana KONI. Dia sempat menanyakan bagaimana solusi ke depan agar segala sesuatu dapat berjalan lebih baik. Saat itu, Amin sempat menyebut untuk mengurungkan semua ‘’kehebohan’’yang terjadi pihak Ridwan harus menyediakan dana minimal Rp 100 juta. ‘’Karena saya bukan yang mempunyai masalah dengan Pak Amin, maka hal tersebut saya sampaikan ke Pak Ridwan selaku ketua KONI Kudus,’’
ujarnya. Kritisi Senin (5/5), sore hal tersebut disampaikan kepada Ridwan, dia tidak menanggapi ‘’tawaran’’ tersebut. Sikap tersebut disampaikan kepada Amin sore harinya melalui telepon selular. Dari pembicaraan tersebut, dia baru tahu kalau Amin akan menggelar demo pada Selasa (6/5). Musthofa beberapa kali menegaskan soal uang tersebut bukan dirinya yang menyebut pertama kali, tetapi Amin. Uang tersebut, ujarnya, menirukan ucapan Amin, tidak hanya untuk dia tetapi juga untuk timnya. ‘’Seketika saya sampaikan, kalau akan demo silahkan, itu hak dia,’’jelasnya. Terpisah, Muhammad Amin ketika dikonfirmasi Suara Merdeka, menyatakan hal sebaliknya. Dia tidak pernah menyebut meminta uang ‘’tutup mulut’’itu. Dia mengaku menerima tawaran damai dari Musthofa. Satu hal yang pasti, pihaknya memang akan terus mengkritisi penggunaan dana KONI selama kepengurusan Ridwan. ‘’Pemimpin seharusnya tidak seperti itu,’’tegasnya. Sementara itu, Ridwan yang dikonfirmasi tidak banyak berkomentar. Dia memang menerima laporan seperti itu dan memilih untuk tidak menanggapi. Soal transparansi penggunaan dana, mendasarkan pada audit BPK memang tidak ada masalah.‘’Kalau hasil audit seperti itu, ya artinya tidak ada masalah,’’ paparnya. (H8-45,48)
HANGUS TERBAKAR : Sebuah pohon yang hangus terbakar masih berdiri di lokasi kebakaran pasar Mebel Ngemplak Solo, Rabu (7/5). Kebakaran yang terjadi ketiga kalinya dipasar ini menghanguskan puluhan kios. (50) SM/Yoma Times Suryadi
Lokasi Darurat di Kompleks Pasar ● Pascakebakaran Pasar Mebel SOLO - Terbakarnya puluhan kios di Pasar Mebel Ngemplak, Selasa (6/5), mendorong Dinas Pengelolaan Pasar (DPP) menyiapkan pemberlakuan zonasi (pembagian area) di pasar tersebut. Hal itu dinilai mampu meminimalkan dampak kebakaran, yang rentan terjadi di pasar tersebut. “Kami sedang menyusun konsep pemisahan lokasi produksi dan penjualan di pasar tersebut. Tahun lalu kami sudah pernah meminta, jika pasar itu hanya dijadikan sebagai lokasi displaysaja. Tapi saat itu pedagang keberatan dan meminta agar produksi mebel juga bisa dilakukan di sana,” terang Kepala DPP, Subagiyo, Rabu (7/5). Kembali terbakarnya pasar tersebut mendorong DPP memunculkan kembali
ide tersebut. Apalagi dinas tersebut juga telah menyusun detail engineering design (DED) revitasasi Pasar Mebel Ngemplak. Menurut Subagiyo, dibutuhkan dana sekitar Rp 10 miliar untuk merealisasikan revitalisasi tersebut. “Secara garis besar, ada tiga hal yang akan kami terapkan di pasar mebel. Yakni pemisahan pasar dari lingkungan perumahan di sekitarnya, penyediaan jalur evakuasi, serta pemisahan tempat produksi dan penjualan. Kami akan mencoba mengkomunikasikannya kembali kepada pedagang.”
SM/Mulyanto Ari Wibowo
PELABUHAN TASIKAGUNG : Aktivitas Pelabuhan Perikanan Pantai Tasikagung selalu ramai. Parkiran kapal cantrang dan mini purseseine di pelabuhan itu masih semrawut. (45)
Saat itu, Detail Engineering Design (DED) sudah ada. Anggaran juga sudah siap,” katanya. Menurutnya, konsep pembangunan saat itu, Pasar Mebel dijadikan showroom untuk memamerkan dagangan, serta sebagian untuk proses finishing barang dan gudang. Sedangkan untuk proses produksinya, dilakukan di rumahrumah warga sekitar pasar. “Bangunan juga didesain sedemikian rupa, agar tidak rentan terhadap bahaya kebakaran. Desainnya disesuaikan dengan fakta, bahwa Pasar Mebel Ngemplak ini merupakan pasar mebel terbesar di Jateng,” terang dia. Di sisi lain, Sekjen Pasamuan Pedagang Pasar Tradisional (Papatsuta) Wiharto mendukung rencana penataan yang digagas pemkot. “Harus ada rekayasa bangunan, sehingga outlet dan produksi tidak bercampur,” katanya. (H73, H44-50,48)
Dua Ruas Tol Bertemu di Kartasura Junction SOLO- Pembangunan dua ruas jalan tol yang saat ini tengah dikerjakan pemerintah, dipercaya bakal menjadi salah satu solusi arus lalu-lintas di Pulau Jawa. Dua ruas jalan tol itu adalah Tol SoloKertosono (Soker) dan Tol SemarangSolo. Dua ruas tol itu bakal bertemu di
Desa Ngasem, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar. “Meski pun secara administrasi berada di wilayah Kabupaten Karanganyar, tetapi namanya memang Kartasura Junction,” terang Asisten Pelaksana pada Satuan Kerja (Satker) Pelaksanaan Jalan
SM/Basuni H
DILEWATI DUA TOL: Desa Ngasem, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar bakal menjadi pertemuan Tol SemarangSolo dan Tol Soker.(50)
Parkir Kapal Cantrang Semrawut ● Pelabuhan Perikanan Pantai Tasikagung
Namun untuk sementara waktu, DPP memilih untuk memprioritaskan pendirian pasar darurat di pasar tersebut. Apalagi sebelumnya revitalisasi pasar mebel belum masuk prioritas program dinas. Sehingga DPP perlu untuk mengajukan permohonan anggarannya dalam pembahasan APBD Perubahan. “Kami menunggu selesainya penanganan kasus ini oleh pihak kepolisian dulu (sebelum membangun pasar darurat). Rencananya, lokasi pasar darurat itu ya di kompleks pasar itu,” kata Subagiyo. Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Supriyanto mengungkapkan, pasar mebel pernah menjadi sasaran revitalisasi pada 2008, usai kebakaran yang melanda pasar tersebut.Anggaran sekitar Rp 2 miliar sudah disiapkan, namun rencana itu ditolak oleh warga di sekitar pasar. Tak Rentan Kebakaran “Dulu saya masih di Komisi III, saat ada rencana pembangunan Pasar Mebel.
REMBANG - Lokasi parkir kapal cantrang dan mini purseseine di Pelabuhan Perikanan Pantai Tasikagung Rembang semrawut. Pasalnya, jembatan jetty yang diperuntukan bagi kapal mini purseseine, masih sering digunakan kapal cantrang. Selain itu, ada juga kapal mini purseseine yang sesudah bongkar tidak berlabuh di area aman. Padahal sebelumnya sesuai kesepakatan akhir Maret lalu, tempat sandar kapal bagi kapal mini purseseine yang akan bongkar ikan dan muatan di sebelah kanan dan kiri sekitar Tempat Pelelangan Ikan Tasikagung baru sepanjang 100 meter. Kepala Unit Pelaksana Tekhnis Perikanan Dinas Perikanan dan Kelautan, Syaroni mengakui, masih carut marutnya parkiran kapal cantrang dan mini purseseine di PPP Tasikagung. Tak Berwenang Namun, dia mengaku, tidak memiliki kewenangan untuk menertibkan. ‘’Semestinya awak kapal sendiri yang memiliki kesadaran untuk parkir di area yang telah disepakati. Karena kesepakatan itu yang membuat adalah nelayan
sendiri,’’ jelasnya. Dia menambahkan, pihaknya sudah seringkali berkomunikasi dengan nelayan tentang parkir kapal. Selain itu, pihaknya juga berkomunikasi dengan syahbandar untuk membantu pengaturan kapal. ‘’Beberapa memang sudah sadar dengan parkir kapal. Namun beberapa lainnya memang belum mau untuk mentaati peraturan,’’ katanya. Dia menerangkan, untuk penataan parkir kapal, memang tidak bisa dilakukan secara langsung. ‘’Nelayan harus diajak bicara pelan-pelan. Baru setelah itu nelayan diberi pengertian,’’ ujarnya. Dia menerangkan, semrawutnya parkir kapal dikhawatirkan akan menganggu nelayan yang hendak bongkar muat ikan dan lelang di TPI Tasikagung. ‘’Kalau menganggu, jelas parkiran yang tidak sesuai kesepakatan. Namun, sejauh ini permasalahan parkiran itu belum terlalu berdampak terhadap pelelangan ikan di TPI,’’katanya. Dia berharap, dalam waktu dekat ini soal parkir kapal cantrang dan purseseine di PPP Tasikagung bisa segera tertata. (H19-45,48)
Bebas Hambatan Solo-Kertosono, Azis Purnomo, ketika ditemui kemarin. Azis mengatakan, di Kartasura Junction itu akses utamanya berada di dekat ruas jalan raya Solo-Semarang, di perbatasan tiga kabupaten. Yakni Karanganyar, Boyolali dan Sukoharjo. Nantinya, pengguna kendaraan bisa keluar dan masuk ke kedua ruas tol itu, baik yang akan melanjutkan perjalanan ke arah Semarang atau pun ke arah Jawa Timur. Namun, lanjut pria asal Yogyakarta itu, saat ini jalan akses menuju Kartasura Junction belum bisa dibangun, karena masih ada satu bidang tanah yang belum bisa dibebaskan, karena pemilik tanah belum bersedia melepaskan tanahnya. “Itu kenapa jalan aksesnya belum bisa dibangun, karena memang tanah yang bakal dipakai untuk jalan akses belum bisa dibebaskan semua,” tandasnya. P NS di Kementerian Pekerjaan Umum yang selama seperempat abad pernah bertugas di Papua itu mengemukakan, keberadaan Tol Semarang-Solo dan Tol Soker memang bakal menjadikan arus lalu-lintas menjadi lebih baik dan mengurangi kepadatan arus lalu-lintas di dalam kota. Sebab, para pengguna kendaraan roda empat yang hendak ke Semarang atau Jawa Timur, lebih memilih menggunakan jalan tol yang bebas hambatan, yang pastinya bakal lebih cepat sehingga
menghemat waktu perjalanan. Bebas Hambatan “Contohnya saja ruas Tol SemarangSolo yang sudah dibuka sampai Bawen, terbukti jarak tempuhnya lebih singkat, karena bebas hambatan,” tandasnya. Saat ini, kedua ruas tol yang menjadi bagian dari tol Trans Jawa itu tengah dalam pembangunan, dan diharapkan bisa selesai pada 2017 mendatang. Untuk ruas Tol Soker yang menghubungkan Jawa Tengah dengan Jawa Timur ada yang dibangun pihak pemerintah beserta konsorsium dan ada yang yang dikerjakan swasta, untuk pemerintah, total pekerjaan fisik 22,63 km mulai dari Kecamatan Ngemplak, Boyolali hingga Desa Kemiri, Kecamatan Kebakkramat, Karanganyar, serta ruas SaradanKertosono sepanjang 40 km. Sementara pihak swasta mengerjakan ruas Karanganyar-Saradan sepanjang 120 km. Sementara untuk ruas Tol SemarangSolo terdiri atas Seksi 1 TembalangUngaran sepanjang 16,3 km dan Seksi 2 Ungaran-Bawen (11,3 km) yang telah beroperasi, serta Seksi 3 BawenSalatiga (18,2 km) yang dalam persiapan konstruksi, serta Seksi 4 SalatigaBoyolali (22,4 km) dan Seksi 5 Boyolali-Karanganyar (11,1 km) yang masih dalam upaya pembebasan lahan. (H53-50,48)
KAMIS, 8 MEI 2014
Asal Tak Dipanasi, Pilpres Aman TEGAL - Kapolda Jateng, Irjen Nur Ali mengatakan, asal situasi dan kondisi Jateng yang sudah aman dan kondusif tidak dipanaspanasi hal yang kurang baik, pelaksanaan pilpres di Jateng akan tetap aman. Hal itu disampaikan kepada sejumlah wartawan saat berkunjung di Polres Tegal Kota. Dia juga meminta dukungan wartawan dan seluruh elemen masyarakat untuk dapat saling menjaga situasi yang sudah terbina baik tersebut. ''Ya asal wartawan juga nda ikut manas-manasi, ya aman. Pasti dong aman,'' tegasnya. Dia menambahkan, wartawan, TNI, dan semua elemen masyarakat adalah mitra Polri. Jika semuanya dapat menjaga suasana kondusif, dia yakin keamanan yang diharapkan akan terwujud dalam pilpres. Ketika disinggung soal kunjungannya ke sejumlah Polres di wilayah Pantura Barat, seperti di Polres Tegal, Polres Brebes dan Polres Tegal Kota, disebutnya sebagai acara kangen-kangenan. ''Lha, iya. Dari Tegal inilah, jadi pijakan saya yang akhirnya dapat menjadi Kapolda Jateng. Karena itulah saya mohon doa restu kepada seluruh personel dan masyarakat Jateng agar saya dapat menjadi Kapolda Jateng yang baik,'' tandas dia. Nur Ali saat masih berpangkat Mayor Polisi (sekarang dengan sebutan Komisaris Polisi atau Kompol), menjabat sebagai Wakapolres Slawi (sekarang menjadi Polres Tegal di Kabupaten Tegal). Kemudian ketika berpangkat Letkol (sekarang dengan sebutan Ajun Komisaris Besar Polisi atau AKBP) menjabat sebagai Wakapolwil Pekalongan. Karena rentetan riwayat jabatan dan bekerjanya banyak dihabiskan di wilayah Pantura Barat, atau dulu di bawah wilayah hukum Polwil Pekalongan yang mencakup tujuh daerah tingkat dua, dia merasa kunjungannya ke pantura barat sebagai ajang kangenkangenan dengan teman-teman lamanya. Kapolres Tegal Kota, AKBP Darmawan Sunarko, Dandim 0712, Letkol Jefson Marisano Simanjuntak dan Wali Kota Tegal, Siti Mashita Soeparno, yang menyambut kedatangannya menyajikan musik tradisional khas Tegal seperti Balo-Balo dan Hadroh, yang dimainkan personel Polres Tegal Kota dan PNS di lingkungan markas kepolisian itu. (D12-15,48)
SM/Agus Wahyudi
RAPAT PARIPURNA : Rapat paripurna istimewa DPRD Banyumas terkait penyampaian rekomendasi LKPj Bupati Tahun 2013 dihadiri sebagian besar wakil.(17)
Kinerja Tak Maksimal ● Kejar Tayang dan Tak Jawab Masalah PURWOKERTO - Capaian kinerja Pemkab dalam APBD 2013 di Kabupaten Banyumas dinilai belum dilaksanakan maksimal.
SM/Riyono Toepra
BALO-BALO : Kapolda Jateng Irjen Nur Ali dan rombongan berkunjung ke Polres Tegal Kota disambut atraksi kesenian tradisional Balo-Balo dan Hadroh yang dimainkan personel Polres Tegal Kota.(15)
Tarmuji Akhirnya Ditemukan ● Jatuh ke Sungai setelah Tertabrak KA PEMALANG - Korban Tarmuji (50), warga Desa Pecangakan RT 1/RW 1, Kecamatan Comal akhirnya ditemukan warga di Sungai Comal, Rabu(7/5) sekitar pukul 08.30. Korban sebelumnya tertabrak oleh kereta api (KA) barang saat menyeberang Sungai Comal melalui jembatan rel KA sehingga jatuh ke sungai tersebut, Senin (5/5) pukul 17.00 (SM, 7/5). Beberapa saat setelah kejadian masyarakat melakukan pencarian terhadap korban bersama dengan tim SAR gabungan TNI, Polri dan BPBD Pemalang. Kapolres Pemalang, AKBPDedi Wiratmo melalui Kapolsek Ampelgading, AKPSudirman menjelaskan korban diduga tertabrak KABarang dengan nomor loko 1518. "Setelah tubuh korban ditemukan, kemudian dilakukan pemeriksaan oleh tim dokter, hasilnya tidak ada luka-luka bekas penganiayaan," kata Sudirman, kemarin. Saat ditemukan, kata dia, tubuh korban sudah menebarkan bau, sebagian kulit tubuh mengelupas, kepala terluka dan kaki kanan patah. Luka-luka ini akibat korban terjatuh. Sementara itu setelah jenazah divisum oleh dokter selanjutnya diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan. Sebelumnya diberitakan di harian ini kemarin, dua warga tenggelam di Sungai Comal, Senin(5/5) di dua lokasi berbeda. Kejadian pertama di Desa Losari, Kecamatan Ampelgading pada pukul 11.00 dengan korban Bondan Pratama(14) pelajar SMP, warga Desa Losari.Jenazahnya ditemukan, Selasa (6/5) pukul 14.30. Sedangkan kejadian kedua pada pukul 17.00 di Desa Ujunggede, Kecamatan Ampelgading dengan korban Tarmuji(50) warga Desa Pecangakan, Kecamatan Comal. Korban baru ditemukan Rabu, kemarin sudah tak bernyawa.(K40-15,48)
Bahkan sebagian program dan kegiatan yang telah dilaporkan, sekadar menjalankan rutinitas tahunan, kejar tayang dan tidak masuk dalam perencanaan atau tiba-tiba muncul di tengah jalan. Mantan Ketua Pansus DPRD tentang LKPj Bupati 2013, Estiningrum, mengatakan hasil pengkajian DPRD banyak ditemukan program dan kegiatan yang disusun dan direalisasikan tidak berasal dari masalah yang ada di masyarakat.
''Sebagian karena kejar tayang, sehingga mengecilkan kinerja mereka. Seperti hanya mengejar capaian target realisasi anggaran,'' kata wakil rakyat dari PDI-P yang juga dosen dari FH Unwiku tersebut. Menurutnya, harusnya program dan kegiatan anggaran itu berbasis dari masalah yang ada. Tujuan akhirnya adalah menjawab dan menyelesaikan masalah di masyarakat. Bukan sekadar memenuhi ketentuan perundang-undangan dan men-
jalankan tupoksi selaku pelaksana pengguna anggaran. ''Ketika menyusun tidak sesuai dengan masalah yang dihadapi. Harusnya, ada masalah, membuat rencana program kemudian diputuskan dengan bentuk kegiatan,'' ujarnya. Di LKpj Bupati 2013, masih muncul sejumlah realisasi kegiatan tidak sinkron dengan RKPD maupun KUA-PPAS. Rencana dan kegiatan muncul tiba-tiba, tanpa berawal dari masalah yang muncul. ''Misalnya program peningkatan kualitas pegawai, salah satu kegiatannya pengadaan baju seragam pegawai. Kan tidak logis dan tidak nyambung,'' katanya mencontohkan. Hal lain dicontohkan, kegiatan bantuan sosial untuk mejawab ma-
salah masih banyaknya warga Banyumas yang tidak mampu, sehingga perlu mendapat perhatian dari pemerintah. Pansus saat itu menemukan yang terealisasi kurang dari 50 persen. Saat dilaporkan ternyata 46 persen. Kepentingan Politik ''Ini terlepas dari kepentingan politik tahun 2013. Kalau sejak awal sudah direncanakan karena berangkat untuk menjawab masalah, harusnya dilaksanakan secara konsisten,'' tandasnya. Untuk perbaikan, dia menyarankan antara rencana dan realisasi mestinya sesuai dan segala kegiatan berbasis pada masalah. Proses untuk menggali dan merumuskan permasalahan yang ada sudah dilalui seperti melalui musrembang, namun saat disusun di
RKPD tidak muncul. Kebiasan seperti itu masih terjadi, karena ada kemungkinan eksekutif yang utama melaksanakan kegiatan rutinitas atau kopi paste kegiatan tahun sebelumnya. Padahal kegiatan anggaran tiap tahun dilakukan, semestinya banyak kemajuan dan perubahan yang dicapai. ''Masukan untuk SKPD ke depan tolong diubah pola pikirnya. Penekanannya segala kegiatan berbasis masalah yang muncul, tidak asal memunculkan program dan kegiatan,'' ujarnya. Kabag Pemerintahan Setda, Agus Supriyanto, mengatakan LKPj 2013 disusun oleh tim yang melibatkan semua SKPD, terutama dari bagian bina program. Pihaknya hanya sebagai penghimpun data dan keterangan. ''Masukan DPRD berupa rekomendasi itu pendapat dan kita hargai. Rekomendasi wujudnya kan saran untuk melakukan sesuatu tindakan penyempurnaan dari yang sudah dilakukan seperti sekarang,'' katanya. Terkait penilaian sekadar mengejar capaian realisasi anggaran, menurutnya, LKPj hanya menyampaikan keterangan atas pelaksanan program dan kegiatan penyelenggaraan pemnerintahan daerah. Yakni program dan kegiatanyang sudah tercantum nominal anggaran diAPBD. ''Dalam menyusun tetap berangkat dan berbasis dari permasalahan yang ada. Yang menyusun kan pemerintahan, yakni pemerintah dan DPRD. Permasalahan yang disajikan di LKPj adalah permasalahan yang dirasakan dan dijumpai Pemkab dalam melaksanakan program dan kegiatan. Menurutnya, pada saat menyusun program dan kegiatan bertujuan untuk mengatasi masalah, maka lahirlah dalam dokumen APBD. Dalam menyusun, rambu-rambunya tetap mengacau pada RPJPD, RPJMD, rencana kerja atau RKPD, KUA-PPAS baruAPBD. Dalam laporan Pansus LKPj Bupati 2013, beberapa waktu lalu, terungkap sebagian program dan kegiatan tidak menjawab permasalahan di masyarakat. Ini berakibat capaian kinerja di sejumlah SKPD tidak jelas dan tidak terukur dengan baik. (G22-17,48)
Betonisasi Muntilan-Talun Tunggu Lelang Warga Lereng Sindoro MAGELANG - Meningkatnya status Merapi, Pemkab Magelang mulai memperbaiki jalur evakuasi yang rusak akibat tiap hari dan terus menerusdilaluitrukbermuatanpasir yang melebihi tonase. Yang telah dikerjakan mulai akhir
pekan lalu, yakni jalur MuntilanTalun sepanjang kira-kira 8 kilometer. Dana yang digunakan anggaran untuk pemeliharaan jalan APBD 2014. ''Perbaikan jalan dilaksanakan secara bertahap dengan sistem tam-
SM/Tuhu Prihantoro
RUSAK PARAH : Jalan Muntilan-Talun, Magelang, rusak parah. Truk penuh pasir terseok-seok terjebak lubang-lubang jalan di wilayah Sleko, Muntilan. (32)
bal sulam,'' kata Sutarno, Kepala DPU & ESDM Kabupaten Magelang, kemarin. Selain tambal sulam, pada jalur itu juga akan dilakukan betonisasi sejauh 500 meter, serta pengaspalan hotmix sepanjang 1,2 km. Biaya seluruhnya Rp 4,7 miliar dariAPBN danAPBD ''Sekarang masuk tahap lelang. Pengerjaannya dimulai awal Juli 2014,'' katanya. Kasi Jalan, Wahyudi, mengemukakan, proyek peningkatan jalan yang dilaksanakan di kawasan lereng Merapi. Jalan MangunsukoPaten di Kecamatan Dukun, dialokasikan anggaran Rp 1 miliar. Kemudian Jalan MangunsukoKrinjing (Dukun) Rp 2 miliar, Jalan Tegalsari-Tersangede-Baturono (Srumbung) Rp 1,5 miliar. Jalan Gulon-Sirahan (Srumbung) Rp 1 miliar, Jalan Polengan-Pandanretno (Srumbung) Rp 180 juta, Jalan Krakitan-Jerukagung (SrumbungSalam) Rp 1,1 miliar dan Pengaman jalan di Desa Ngargomulyo (Dukun) Rp 200 juta. (pr-32,48)
Beraktivitas Normal TEMANGGUNG - Warga yang tinggal di sekitar lereng Gunung Sindoro tetap beraktivitas normal dan menjalankan kehidupan sosial ekonomi seperti biasa. Kabar tentang status Sindoro tak membuat gusar warga, sebab mereka memilih informasi resmi dari pos pengamatan. Lestari (23), Warga Desa Losari, Kecamatan Bansari yang jarak kampungnya dengan kawasan puncak Sindoro hanya sekitar 7 kilometer, mengatakan, sampai saat ini dia tak terpengaruh adanya kabar terkait status gunung api tersebut. "Sampai sekarang biasa saja tidak apa-apa kami beraktivitas normal. Kalau tentang asap yang dari puncak itu memang kami kadang melihatnya saat cuaca cerah tapi menurut informasi itu hal biasa, jadi tidak perlu khawatir, katanya, kemarin. Hal senada diutarakan Wuwuh (33), warga Desa Tlahab, Kecamatan Kledung, yang juga dekat
dengan kawasan puncak Sindoro. Sosialisasi Kasi Kebencanaan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Temanggung, Gito Walngadi mengatakan, untuk memberi rasa aman pihaknya melakukan sosialisasi mitigasi bencana gunung api di empat kecamatan di kawasan Gunung Sindoro, yakni Kecamatan Bansari, Candiroto, Kledung, dan Ngadirejo. "Kegiatan ini diperlukan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang kebencanaan di daerah rawan bencana dan masyarakat bisa lebih dini siap dalam penanganan kebencanaan." Kepala Subbid Evaluasi Potensi Bencana Gunung Berapi, Pusat Volkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Badan Geologi Bandung, Agus Budiyanto, mengatakan, ada tahapan-tahapan tertentu untuk menentukan status sebuah gunung berapi, dari normal, waspada, siaga, dan awas. (K41-78,48)
Desa Bandingan Canangkan Lima Pilar Kesehatan (2-Habis)
BAB Sembarangan Denda Satu Sak Semen TIMpenggerak PHBS Desa Bandingan akhirnya melakukan pemicuan dengan meminta siswa yang masih BAB di tempat terbuka untuk mengacungkan jari. Dari situ siswa yang mengacungkan jari akan merasa malu dengan teman-teman sekelasnya, karena tidak mempunyai jamban untuk BAB. ''Pemicuan ini lebih berhasil. Anak-anak yang malu langsung meminta kepada orang tuanya untuk membuat jamban. Dari situ maka terbangunlah jamban untuk mereka,'' kata Hery yang juga menjadi Manajer Asosiasi Tirtagamas Purbalingga Langkah lain yang dilakukan dengan mengadakan monitoring untuk menggambarkan dalam peta sosial untuk perkembangan kepemilikan jamban dan akses BAB secara kontinyu dan berkala oleh kader kesehatan secara silang yang dilakukan setiap dua minggu sekali. ''Hasil monitoring kemudian dilaporkan kepada kepala desa,'' timpal Bidan Desa Bandingan, Nur Soimah. Selain itu, tim monitoring memantau secara langsung ke lapangan terhadap kebiasaan-kebiasaan BAB di jamban serta melihat perkembangan jamban-jamban yang terbangun di masyarakat. Dari hasil pemantauan menyebut perkembangan jumlah jamban yang ada di masyarakat sampai dengan saat ini tercatat 1.318 buah dengan jumlah pemanfaat 1.648 KK. Mengetahui program PHBS menunjukkan perkembangan positif, masyarakat dan pemerintah desa melakukan musyawarah untuk membuat kesepakatan tidak BAB sembarangan. Kesepakatan itu dituangkan menjadi Peraturan Desa
(Perdes) No.441/4/2011 tentang Larangan BAB Sembarangan. Hery mengemukakan, dalam perdes pemerintah desa akan memberikan sanksi bagi warga yang masih BAB sembarangan. Sanksi yang diberikan adalah satu sak semen dan satu ember air untuk kegiatan cuci tangan. ''Sampai saat ini belum ada warga yang melanggar. Aturan dipatuhi oleh setiap warga. Apalagi kepala dusun terus memantau secara rutin di wilayahnya,'' katanya. Setelah aturan berjalan dan dapat mengubah kebiasaan warga, masyarakat desa setempat mendeklarasikan stop BAB sembarangan. Deklarasi untuk mengumumkan bahwa di Desa Bandingan sudah bebas dari BAB di sembarang tempat atau tempat terbuka. Keberhasilan itu tak lantas membuat tim penggerak PHBS berpangku tangan. Mereka justru kembali membuat program peningkatan kualitas jamban dan penyediaan tempat cuci tangan di masing-masing rumah warga. ''Untuk kualitas jamban, sampai saat ini sudah di atas 50 persen dinyatakan jamban sehat, sedangkan penyediaan tempat cuci baru sebagian kecil warga yang telah menyediakan di depan rumah. Tapi untuk sekolah dan instansi di Desa Bandingan telah menyediakan tempat cuci tangan menggunakan sabun,'' terang Nur Soimah. Pengembangan Jaringan Sementara itu, untuk mendukung program PHBS Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP) Mugi Rahayu Desa Bandingan terus melakukan pengembangan jaringan agar
seluruh masyarakat dapat menikmati air besih. Ketua Badan Pendukung Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum BP-Spams Katemas Desa Bandingan, Dedy Yulandoro, mengatakan jaringan air bersih untuk warga terus bertambah. Pada Oktober 2013 jumlah penduduk yang terlayani sebanyak 541 kepala keluarga. Jumlah itu naik menjadi 577 kepala keluarga di Januari 2014. ''Bahkan di desa kami sejak 2013 tidak lagi didrop air bersih saat memasuki kemarau. Kami sudah dapat memenuhi kebutuhan air bersih sendiri untuk warga,'' katanya. Program Pamsimas diakui telah memberikan sumbangan kepada pemerintah desa sebagai PendapatanAsli Desa (PADes) sebesar Rp 2 juta per tahun. Dalam dua tahun terakhir sumbangannya meningkat menjadi Rp 8 juta. Terpenuhinya air bersih dinilai dapat menciptakan peluang usaha yang mampu memberdayakan ekonomi warga setempat. Peluang usaha itu di antaranya usaha jasa tempat cucian kendaraan bermotor dan isi ulang air minum. Kades Bandingan, Miswanto, mengemukakan prestasi atas program Pamsimas dan PHBS menjadi motivasi pemerintah desa untuk terus membuat program yang dapat memajukan desa melalui pembangunan desa. ''Kami sangat berterima kasih kepada warga yang telah mendukung program PHBS. Kami harap pencapaian itu terus dipertahankan, bahkan dapat ditingkatkan agar Desa Bandingan semakin maju,'' katanya. (Puji Purwanto-17,48)
SM/Puji Purwanto
MENCUCI TANGAN : Dua siswa SD 1 Bandingan mencuci tangan di tempat cuci tangan yang disediakan pengelola sekolah.(17)
KAMIS, 8 MEI 2014
Waspadai Kekerasan Seksual pada Anak ● Sebagian Pelaku Masih di Bawah Umur KEKERASAN seksual pada anak bukan hanya terjadi diJakarta, kasus tersebut juga merebak di Kota Semarang. Meski demikian jumlahnya tak sebanyak di beberapa daerah lain yang kini tengah jadi sorotan. Menurut data di Pusat Pelayanan Terpadu (PPT) Seruni, pada tahun ini jumlah kasus itu hingga akhir bulan lalu mencapai enam. Namun, diduga masih ada beberapa kasus lagi yang tak dilaporkan. Koordinator Advokasi PPT Seruni, Ninik Jumoenita, menegaskan pihaknya selalu mendampingi para korban dalam
kasus itu. Seruni berperan agar para anak tersebut tetap memperoleh haknya. Namun, yang menarik dari kasus-kasus yang ada, yakni adanya pelaku yang juga masih anak-anak. ”Jika pelaku adalah orang dewasa, bisa dijerat dengan undang-undang perlindungan anak yang hukumannya lebih berat dibanding KUHP. Tapi
SM/Irawan Aryanto
Indah Puspa Wardhani, mahasiswa Fisip Undip
BERMAIN DI PLERED : Sejumlah bocah bermain di pintu air Plered, Kaligarang. (72)
”ANAK-ANAK yang mengalami kekerasan seksual tentunya akan trauma, sehingga perlu bantuan penyembuhan dari psikolog yang didampingi orang tua. Psikolog perlu selalu dilibatkan dalam penanganan hukum juga agar trauma anak bisa ikut terobati” (H74-72) SM/dok
Fahmi Syaefudin, warga Sampangan Gajahmungkur ”KEKERASAN pada anak ini diharapkan menjadi perhatian semua pihak. Tidak hanya orang tua, tetapi juga aparat penegak hukum dengan memberikan hukuman berat bagi pelaku. Para pelaku harus dibuat jera agar tidak mengulanginya dan menjadi pelajaran bagi masyarakat.” (H74-72)
SM/dok
yang menjadi persoalan adalah bila pelakunya juga anak,” ungkapnya seraya mengatakan jika dari enam kasus yang masuk ke pihaknya, empat pelaku ternyata adalah anak. Ninik menegaskan, para pelaku tersebut harus tetap mendapat perlakuan sebagai anak. Mereka bisa juga disebut sebagai korban. Korban dari kebijakan negara yang tak berpihak, lingkungan yang tak mendukung, dan mungkin juga keluarga yang tak rukun. Sayangnya, undang-undang perlindungan anak juga tak mengatur apabila pelaku kekerasan juga masih berusia anakanak. Jika mereka diperlakukan sama dengan pelaku yang dewasa, maka menurutnya hukum telah gagal menjadi harapan bagi masyarakat untuk
memulihkan seseorang yang bersalah dan mengembalikannya ke masyarakat. Lebih lanjut dia mengungkapkan, sebentar lagi akan berlaku sistem peradilan anak. Namun, dia melihat belum ada persiapan dari aparat penegak hukum untuk menjalankannya. Sel khusus untuk anak misalnya, terlihat belum ada di beberapa kantor kepolisian. Soal peran PPT Seruni, Ninik menegaskan, pihaknya tetap berupaya melindungi anak untuk memperoleh hak-haknya. Bagi pelaku yang masih berusia anak, hanya hak kebebasan yang dicabut. Tapi hak mereka untuk mendapatkan pendidikan, tumbuh kembang, bermain, dan lainnya tetap harus dijamin. Penanganan Kepolisian Kepolisian terus menyelidiki
sejumlah kasus dugaan kekerasan kepada perempuan di bawah umur dalam bentuk pemerkosaan serta kasus dugaan penjualan anak. Kasat Reskrim Polrestabes Semarang, AKBPWika Hardianto mengatakan, fenomena tersebut patut diwaspadai dengan pengawasan intensif terhadap anak-anak. ”Anak agar tidak mudah percaya terhadap orang yang baru dikenal. Orang tua juga perlu memantau terus menerus aktivitas anaknya,” katanya, Rabu (7/5). Selain itu modus-modus berupa penggunaan media sosial seperti Facebook juga telah marak, sehingga menjadi pelajaran bagi semua agar tidak juga mudah percaya. ”Bisa saja di Facebook itu fotonya muda, tapi ternyata umurnya tua. Kita tidak
tahu, sehingga pergaulan di dunia maya harus dilandasi juga kecurigaan, tidak asal penasaran dan ingin kenal,” imbunya. Kepala Bidang Humas Polda Jateng, Kombes Alloysius Liliek Darmanto mengatakan penyelidikan kasus yang melibatkan anak sebagai korban ditangani di unit khusus dan terpisah. Pemisahan itu agar membuat anak dapat mengungkapkan kejadian yang dialami tanpa merasa takut. ”Menangani perkara kekerasan pada anak ada rumitnya terkait pengakuan. Jadi harus sabar. Tapi kalau pengakuan anak itu banyak benarnya, karena masih bisa jujur,” ujarnya. Terkait dengan kekerasan seksual yang terjadi di sekolah internasional di Jakarta, Liliek mengimbau agar orang tua selektif dalam memilih sekolah.
Kewaspadaan memilih sekolah juga terkait dengan kewaspadaan memilih lingkungan pada anak. ”Sekolah kan juga lingkungan bagi anak. Jadi orang tua harus selektif,” katanya. Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Linda Amalia Sari saat di Semarang belum lama ini mengungkapkan selama ini belum pernah ada hukuman maksimal kepada pelaku kekerasan seksual ke anak yakni 15 tahun sesuai UU Nomor 23 tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. ”Selama ini hukuman yang baru 5-6 tahun. Dan belum beri efek jera. Saya punya usul nanti undangundang direvisi agar sanksinya yang bisa membuat jera,” jelasnya. (Adhitia Armitrianto, Zakki Amali-72)
Perlindungan Hukum Belum Maksimal
SM/ dok
Nur Rochaeti KEKERASAN seksual terhadap anak bisa muncul di mana saja. Ancaman sodomi dan pembunuhan oleh kaum paedophilia atau pedofilia (orang yang secara seksual tertarik pada anak) bukan fenomena baru lagi. Sodomi yang berujung pembunuhan, dan pelacuran anak-
anak di bawah umur merupakan ancaman terhadap anak, terutama anak jalanan di seluruh dunia. ”Kekerasan seksual merupakan kekerasan yang paling mengerikan bagi anak-anak. Kekerasan ini biasanya diiringi beberapa bentuk dan jenis kekerasan seperti fisik, sosiologis maupun psikologis. Konvensi PBB untuk Hak Anak (CRC) telah mewajibkan setiap negara melindungi hakhak anak,” tutur pakar hukum pidana dan kriminolog Fakultas Hukum Undip, Nur Rochaeti. Kasus Jakarta International School (JIS) hingga Sodomi Emon dari Sukabumi merupakan gambaran betapa anakanak tengah menjadi sasaran yang istimewa bagi pelaku pedofilia. Dia pun melihat Indonesia telah memiliki undang undang
perlindungan anak atau pun konvensi hak anak. Tetapi dalam pelaksanaannya belum maksimal. ”Itu karena berbicara kendala hukum berarti kendala struktural, bagaimana hukum ini ditegakkan. Atau bagaimana pola pikir para aparatur penegak hukumnya. Bagaimana juga mekanisme pelaporan hingga penjatuhan hukumnya.” Berbicara pelecehan seksual tidak hanya berbicara pada aspek hukumnya saja, tetapi juga budaya masyarakat turut berperan. Malu Melapor Kebanyakan orang tua atau korban malu untuk melaporkan pada pihak berwajib apalagi ada indikasi pelakunya adalah tokoh atau panutan masyarakat. Ini akhirnya menjadi bentuk perlindungan, dan menambah deretan korban-korban baru.
”Dengan kultur masyarakat yang lebih terbuka sebenarnya akan membuka banyak kasus. Sedangkan gambaran pada kasus Emon, ketika dia tidak mendapat teguran dari masyarakat, pelaku akan merasa amanaman saja,” katanya. Para pelaku sodomi pasti memiliki latar belakang psikologis yang berbeda dari orangorang normal. Dosen Fakultas Hukum ini mengatakan, sejauh ini negara sudah peduli, tetapi belum optimal. Melihat dari aspek hukum tidak hanya membahas perundang undangan atau peraturan tetapi bagaimana memahami korban adalah anak-anak. Mereka, juga berhak mendapatkan pemulihan secara psikologis. Perlindungan anak adalah memberikan apa yang menjadi haknya. (Eka Handriana, Hari Santoso-72)
SM/Irawan Aryanto
ASYIK KONGKOW : Sejumlah remaja asyik berkumpul di sudut kampung di kawasan Penjaringan, Semarang Timur, kemarin. Anak-anak tanpa pengawasan dan terbiasa hidup bebas rentan mengalami kekerasan. (72)
Penanganan Kasus Perlu Perhatian Ekstra
SM/ dok
Ahmad Mujib MARAKNYA kekerasan terhadap anak pada tahun 2014 ini, seperti kasus Jakarta International School (JIC) dan kasus sodomi Emon di Sukabumi, sangat memprihatinkan. Dosen Fakultas Psikologi Undip, Achmad Mujab Masykur pun menelaah lebih jauh penyimpangan perilaku yang demikian. ”Pelecehan atau kekerasan seksual sesungguhnya eksploitasi seks atas anak di bawah
usia. Ini semata demi memenuhi hasrat dan kebutuhan seksual pelakunya,” tutur dosen yang akrab disapa Akung ini. Lazimnya, perilaku ini bersifat paksaan sehingga sering disertai dengan manipulasi, ancaman, paksaan dan kekerasan. Belakangan pelaku diistilahkan Pedofilia yang merujuk bahasa Yunani, pais yang berarti anak laki-laki dan philia yang berarti cinta dan persahabatan. Pedofilia, sesungguhnya kelainan yang menghendaki pemuasan seksual dengan objek anak prapubertas hingga usia 13 tahun. ”Sebelum bicara soal definisi pelecehan atau kekerasan seksual, harus disadari sesungguhnya kasus ini berada dalam fase teramat akut. Bahkan, benarbenar memprihatinkan untuk tidak menyebutnya gawat darurat karena sebetulnya kasus yang muncul sekadar puncak gunung es kekerasan seksual di tengah masyarakat kita,” ujarnya. Menurut Akung, anak memang rentan menjadi korban pelecehan seksual. Mereka umumnya dipilih pelaku preda-
tor pedofilia karena secara psikofisiologis, anak paling gampang untuk dimanipulasi, serta memiliki pertahanan diri paling lemah. Kondisi psikologi anak yang belum terbentuk sempurna, membuat anak mudah sekali dimanipulasi. Dimanipulasi dalam konteks ini lebih mengacu pada mudahnya anak untuk dipengaruhi, diiming-imingi, dibujuk, serta direkayasa untuk memenuhi kebutuhan seksual pelaku. Jika jurus maut persuasif berupa rayuan, imingiming uang, materi, perlindungan, rasa aman dan kasih sayang tidak mempan, maka cara yang berikutnya yang biasanya dilakukan adalah dengan melakukan ancaman. Bila cara ini dipandang masih tetap gagal, upaya terakhir yang dilakukan para predator adalah dengan cara paksaan dengan menggunakan kekerasan. Tragisnya, perilaku sadis ini berpotensi diulangi pelaku apabila korbannya dipandang tidak bisa melawan dan membela diri. Dampak Pelecehan Pelecehan seksual anak
berdampak sangat luas. Sebab, ini terjadi pada masa-masa awal kehidupannya, sehingga berpotensi mempengaruhi keseluruhan lintasan kehidupan di masa depannya. Bahkan, imbuh Akung, mungkin sampai masa tua dan akhir hayat. Secara umum, terdapat beberapa dampak utama yang sebetulnya akan saling terkait. Mulai, dampak fisik yang menyangkut fisiologis anatomi individu. Jika kontak korban dengan pelaku melibatkan organ seksual maka sangat mungkin terjadi kerusakan organ kelamin. ”Jika korbannya perempuan, rusaknya selaput darah dan hilangnya keperawanan akan terjadi. Dalam kondisi yang lebih parah, terjadi peradangan, luka, infeksi, akan mengganggu aktivitas fisiologis keseharian, misalnya sakit ketika buang air kecil. Apabila yang mendapat kontak seksual parah adalah bagian anus, kondisinya juga mungkin akan mengalami kerusakan, lecet, iritasi, infeksi sehingga akan mengganggu fungsi fisiologis kesehariannya,” imbuhnya.
Hal yang memprihatinkan adalah para korban bisa saja tertular penyakit kelamin yang diidap oleh para pelaku. Kedua, berupa dampak psikologis. Pengalaman mendapatkan pelecehan atau kekerasan seksual bagi individu barangkali akan menjadi pengalaman terburuk dalam kehidupan seseorang. Pengalaman terkelam ini bisa jadi akan menjadi pengalaman yang paling traumatis yang menguasai alam kesadaran dan ketidaksadarannya. Pengalaman yang mencekam, menakutkan, mengerikan, atau bahkan memalukan ini berpotensi meruntuhkan struktur psikologisnya, meruntuhkan harga diri, kepercayaan diri dan menghancurkan kepribadiannya. Kemudian juga dampak sosial, yaitu rasa malu yang sangat dalam akibat tekanan pengalaman traumatis. Itu membuat anak berada dalam posisi sulit antara menyembunyikan fakta atau membuka aib.(Eka Hardiana, Hari Santoso-72)
KAMIS, 8 MEI 2014
Subhan Aziz Pimpin FPTI Semarang SEMARANG- Subhan Aziz terpilih sebagai Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kota Semarang periode 2014-2018. Pria yang biasa disapa Aziz itu terpilih dalam musyawarah kota (Muskot) FPTI yang berlangsung di Sekretariat KONI Semarang, beberapa waktu lalu. Dalam agenda yang diikuti 15 klub panjat tebing anggota FPTI Semarang itu, Aziz memperoleh 11 suara menyisihkan Budi Bachtiar (empat suara) dan Dosi Lucce (satu suara). Sebelumnya ada satu sosok yang maju sebagai
calon ketua umum. Namun sebelum pemilihan, Bambang Siswoko mengundurkan diri. ”Program pertama yang harus dilakukan adalah regenerasi pemanjat tebing Kota Semarang. Terus terang, sekarang ini atlet panjat tebing tidak bertambah justru makin berkurang. Kondisi menjadi salah satu faktor yang menyebabkan kurang berkembangnya prestasi Kota Semarang,” jelas pria yang juga pengusaha itu, Rabu (7/5). Sosialisasi Untuk mendorong tumbuhnya atlet panjat tebing, pihaknya akan
gencar melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah terutama di tingkat SMP. Diakuinya, stigma negatif bahwa panjat tebing olahraga berbahaya masih ada di masyarakat. Pandangan inilah yang ia coba hapus bersama pengurus yang baru. ”Panjat tebing sama seperti olahraga lainnya, tidak berbahaya jika dilakukan dengan prosedur yang benar. Keselamatan adalah paling utama di panjat terbing,” jelas dia. Karena itulah, butuh dukungan sekolah untuk kembali menumbuhkan olahraga itu di kalangan
siswa. Hal lain yang menjadi pekerjaan rumah adalah belum dimilikinya arena wall climbing milik Kota Semarang. Aziz akan mendorong pemerintah untuk memberikan fasilitas dinding untuk latihan. Sebagai Ibu Kota Jateng, tentunya sangat disayangkan jika tidak memiliki fasilitas latihan sendiri. ”Kami akan berkoordinasi dengan pemerintah agar di fasilitas Sport Center di Mugas juga diberi arena panjat tebing. Pemerintah juga sangat berperan memajukan olahraga,” tegasnya.(H85,K18-91)
SMP 4 Asah Lini Depan ● Hadapi Lipio Nasional SEMARANG - Masih banyak pekerjaan rumah bagi SMP 4 untuk menatap Liga Pendidikan Indonesia (Lipio) putaran nasional 2014. Salah satu yang masih mengganjal adalah lemahnya penyelesaian akhir para pemain di setiap pertandingan.
SM/Krisnaji Satriawan
REGENERASI ATLET : Atklet panjat tebing Kota Semarang saat tampil di sebuah kejuaraan di Arena Panjat Tebing FPTI Jateng, kompleks Jatidiri Semarang, beberapa waktu lalu. FPTI Semarang fokus melakukan regenerasi atlet di kalangan pelajar. (91)
Lebih Percaya Diri Oleh Krisnaji Satriawan
MENGUASAI ilmu bela diri membuat Yosefani Watu lebih percaya diri dan merasa aman. Apalagi, sekarang ini banyak terjadi kasus kejahatan pada wanita. Ilmu silat yang ia kuasai sangat berguna untuk melindungi diri. Sebagai calon perawat yang tengah menjalani praktik, terkadang ia harus pulang malam. Melalui silat pulalah ia mampu menyabet prestasi yang gemilang. Terakhir, gadis kelahiran Kabupaten Manggarai, Flores, NTT, 7 Desember 1991 itu menjadi juara III Pekan Olahraga Mahasiswa Daerah (Pomda) Jateng Rayon I cabang pencak silat. Mes-
ki gagal terpilih menjadi wakil Jateng ke Pomnas, tak membuat Fani, sapaan akrabnya kecewa. Kegagalan justru membuat mahasiswi semester VI program studi S-1 Keperawatan Stikes Widya Husada berbenah. Ia terus melatih diri di UKM Silat PSHT kampus tersebut. ”Aku justru berlatih terus untuk meningkatkan kemampuan bela diriku,” tutur Fani. Olahraga Keras Putri sulung dari pasangan Felix Ngilo dengan Maria Arnolda Oje ini mengenal bela diri asli Indonesia itu sejak duduk di bangku SMA Yohanes Paulus II Maumere, NTT. Wanita sedikit tomboy ini memang suka dengan
olahraga keras dan menantang. Bersama sang ayah, ia kerap menonton pertandingan bela diri dan sepak bola. Dari itu pula ia niat mempelajari pencak silat muncul. Belajar ilmu beladiri tak sekedar untuk perlindungan diri dan kebugaran. Lebih jauh untuk membentuk mental dan jiwa kesatria. ”Wanita dengan ilmu bela diri tak lagi diremehkan orang lain,” tandas dia. Ia berharap, jika masih ada kesempatan mengikuti Pomda Jateng akan berusaha memperbaiki prestasi dan ingin menjadi bagian dari tim Jateng tampil di Pomnas. (H85 - 91)
Hal itu lantaran minimnya striker milik tim yang sudah empat kali menjadi juara Lipio Jateng. Tahun ini, skuat besutan Achmad Wiryo hanya memiliki satu striker murni yakni Mandala Putra. Dia juga masih minim pengalaman bertanding di level nasional. Kondisi itu disadari oleh Achmad Wiryo. Sebenarnya, striker yang dimilikinya memiliki kemampuan individu yang sangat baik. Namun, segi mental masih perlu diasah lagi. Grafik penampilan pasang surut, bahkan terkadang membuang peluang. ”Dalam waktu persiapan yang ada, akan lebih banyak menggembleng striker. Kami membutuh-
kannya untuk mencetak gol dalam setiap pertandingan. Karenanya harus lebih killer saat berada di kotak penalti lawan,” ujar mantan pemain PSIS dan BPD Galatama itu. Ubah Posisi Opsi kedua yang akan dilakukan adalah merubah posisi sejumlah pemain. Andiko Apriliano, Adrianus Dwiki dan Bagas Amanda yang lebih banyak bergerak di sektor sayap memiliki insting mencetak gol yang tinggi. Ketiganya memiliki potensi untuk dipasang sebagai ujung tombak. Baik Andiko, Adrianus maupun Bagas dapat menjadi alternatif lini depan saat Mandala tidak dalam kondisi terbaik atau akumulasi
SM/Hendra Setiawan
DIKAWAL KETAT : Pemain SMP 4 Adrianus Dwiki (kanan) dikawal ketat pemain SMP23 pada pertandingan Lipio di Stadion Citarum, beberapa waktu lalu. (91) kartu. Skenario untuk menduetkan Bagas dengan Mandala atau memasang tiga striker sekaligus juga bukan tidak mungkin dilakukan. ”Semuanya kemungkinan selalu ada dalam sebuah sepak bola. Tergantung situasi, kondisi dan kebutuhan.Agar para pemain tidak canggung saat menerima perubahan, kami akan terus mengasahnya hingga menemukan komposisi yang
tepat,” imbuh pria yang juga melatih Klub Semarang Biprada itu. Seperti yang diketahui, prestasi gemilang berhasil didapat SMP 4. Mereka berhasil menjadi juara Lipio tingkat Kota Semarang setelah mengalahkan SMP Terang Bangsa 3-1. Adapun tiket nasional didapat dengan menundukkan SMP 1 Boja 1-0 pada final tingkat Jateng, April lalu. (K18, H85-91)
Sepuluh Tim Siap Tampil ● Festival Calci Yunior 2014 SEMARANG -Ajang sepak bola usia dini kembali hadir di Kota Semarang. Kali ini Festival Sepak Bola U-11 Calci Yunior 2014 yang akan diputar pada 24-25 Mei. Selain Semarang, event ini juga digelar di 11 kota, yakni Tanggerang, Jakarta, Bandung, Cirebon, Solo, Yogyakarta, Malang, Surabaya, Mataram, Banjarnegara dan Palembang. Untuk pelaksanaan di Kota Lunpia, sudah ada 10 tim yang mendaftar. Mereka adalah SSB Klenteng Sari, Puslat AFABatang, Persik Kendal, SSS 04, Camar Mas Jaya Ungaran, Tugu Muda, Bina Dikpora, Brajamusti, Putra Bersemi dan Putra Berlian. Pihak penyelenggara masih membuka pendaftaran hingga 15 Mei. Panitia menargetkan ada 12 tim yang akan tampil di tiap kota, termasuk Semarang. Namun, tak menutup kemungkinan hingga 24 tim. Nantinya, tim terbaik di tiap-tiap kota berhak tampil pada putaran nasional di Ban-
dung 24 Agustus mendatang ”Untuk pertandingan di Semarang, kami masih mencari lapangan yang tepat. Akan segera kami tentukan dalam waktu dekat ini,” ujar Direktur Teknik penyelenggara M Achwani. Membangun Fondasi Dalam pelaksanaannya, pinyak penyelenggara menggandeng Asprov PSSI Jateng. Festival itu mempertandingkan sembilan melawan 9 di lapangan berukuran 60 x 40 meter. Sedangkan bola berukuran 4. Adapun waktu bermain 2x10 menit. Semua pemain yang didaftarkan wajib bertanding. Kalau tidak, tim didiskualifikasi. ”Tujuan kegiatan ini untuk mengembangkan program membangun fondasi teknik dasar bermain sepak bola bagi usai dini (Grassroots). Bertanding dalam suasana senang dan nuansa edukasi,” ujar mantan Bidang Kompetisi PSSI Pusat itu. Karenanya, tidak hanya sekadar menggelar pertandingan, namun juga menginvestasi prestasi sepak bola di masa depan. Dengan kata lain bila melakukan pembinaan sejak usia dini hasilnya dapat dirasakan dalam 10 tahun mendatang. (K18, H85-91)
KAMIS, 8 MEI 2014
Stadion Utama Rawan Kejahatan Tanya: Ibu Widya yang terhormat, Stadion Utama Kebondalem rawan terjadi kejahatan dan perbuatan maksiat karena sangat gelap. Banyak pasangan yang masuk ke stadion pada malam hari, sehingga menimbulkan keresahan masyarakat sekitar. Kenapa tidak dipasang lampu, padahal tiangnya sudah ada. (Wiwied-Kebondalem) Jawab: Pak Wiwied di Kebondalem, terima kasih atas perhatian
Bapak untuk lingkungan dan keadaan di sekitar Stadion Utama Kebondalem. Kejahatan, tindakan kriminal dan perbuatan maksiat memang bisa terjadi di mana saja, terutama tempat yang luas, sepi, dan gelap. Pemerintah Kabupaten Kendal melalui Dinas Pemuda dan Olahraga serta Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang telah melakukan pengecekan di area Stadion Utama. Dalam waktu yang sesegera mungkin akan melakukan pemasangan lampu di halaman
stadion tersebut, dengan harapan stadion terang dan tidak menjadi tempat tindak kejahatan. Pemerintah berharap masyarakat ikut memelihara fasilitas yang sudah diberikan oleh pemerintah untuk kegunaan sesuai fungsinya. Stadion adalah tempat untuk berolahraga dan tempat berkompetisi di bidang atletik dan sepak bola. Maka sudah seharusnya dimanfaatkan dengan prestasi di bidang olahraga, tidak malah melakukan hal-hal yang melanggar hukum dan etika di masyarakat. Apabila setiap hari Minggu di area stadion Utama diselenggarakan hiburan untuk masyarakat, maka penyelenggara hiburan, PKL dan masyarakat pengunjung wajib menjaga kebersihan, tidak mencoret-coret tembok dan tidak merusak fasilitas yang telah diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Kendal. Mari kita tingkatkan prestasi di bidang olahraga dan berpartisipasi menjaga fasilitas yang telah diberikan. (64)
Budaya Gotong Royong Mulai Luntur KENDAL - Budaya gotong royong merupakan salah satu cerminan karakter masyarakat Indonesia. Gotong royong merupakan wujud kebersamaan dan bagian dari toleransi antarmanusia Indonesia yang merupakan warisan para leluhur. Namun, di era globalisasi seperti sekarang ini, budaya gotong royong mulai luntur. Maka dari itu, masyarakat perlu kembali diingatkan akan pentingnya budaya gotong royong. Bupati Kendal Widya Kandi Susanti menyampaikan hal itu pada pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) yang dipusatkan di lapangan Desa Karangmanggis, Kecamatan Boja, Rabu (7/5). Kegiatan itu dihadiri Wakil Bupati Muh Mustamsikin, Dandim Letkol Kav Wiratno, dan sejumlah kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemkab Kendal. Kegiatan itu digelar oleh
Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (Bapermaspemdes) Kendal. Widya Kandi menyambut baik pencanangan kegiatan tersebut dan berharap momentum BBGRM memberikan semangat dan motivasi kepada pengurus di desa maupun kelurahan. Dikatakan, dengan mensinergikan berbagai gebrakan pembangunan dan dukungan dari berbagai pemangku kepentingan, mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. ’’Semangat gotong royong yang merupakan warian nenek moyang harus dihidupkan lagi. Pasalnya, gotong royong merupakan inti dari ajaran Pancasila,’’ kata dia. Harus Digiatkan Maka dari itu, kata dia, gotong royong harus digiatkan lagi supaya tidak punah. ’’Tanpa gotong royong, pembangunan yang dilakukan pemerintah kurang sesuai sasaran. Selain itu,
jika tidak terdapat gotong royong, pembangunan tidak bisa berjalan dengan baik. Salah satu bentuk gotong royong yaitu adanya swadaya masyarakat dalam membangun,’’terangnya. Bupati mengajak seluruh stakeholder pembangunan meningkat sinergitas dan komitmen
untuk bersama-sama melanjutkan berbagai program pembangunan di berbagai bidang, seperti bidang ekonomi, sosial dan budaya, lingkungan, hingga bidang pendidikan. ’’Semua itu dalam rangka pengentasan warga miskin dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,’’jelas dia. (H36-64)
SM/Rosyid Ridho
SIRAM TANAMAN : Bupati Widya Kandi Susanti menyiram bibit pohon manggis yang di tanam di lapangan Desa Karangmanggis, Kecamatan Boja. (64)
Polri Didesak Segera Kirim Pelat Nomor KENDAL - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, berjanji akan mendesak Mabes Polri untuk segera mengirimkan material pelat nomor ke Jateng. Kini, Jateng mengalami krisis pelat nomor.
SM/Rosyid Ridho
SIDAK SAMSAT : Gubernur Jateng Ganjar Pranowo berbincang dengan Kapolres AKBP Harryo Sugihhartono dalam sidak di Kantor Samsat, Rabu (7/5). (64)
Ganjar mengatakan hal itu isal melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Kantor Samsat Kendal, Jalan Soekarno Hatta No 101, Rabu (7/5). Ganjar tiba di Samsat Kendal sekitar pukul 11.20. Dia diterima Bupati Widya Kandi Susanti, Kapolres AKBP Harryo Sugihhartono, dan Kasatlantas AKP Christian AER. Ganjar melihat proses pembuatan STNK dan bertanya kepada beberapa pengunjung perihal pengurusan di kantor tersebut. ’’Saya tadi
tanya ke petugas, untuk pelat nomor sepeda motor langka hampir dua tahun. Sementara, mobil tiga bulan. Waktu itu terlalu lama,’’tuturnya. Tanggung Jawabnya Dia menyatakan, tidak sedikit warga yang mempertanyakan kepada dirinya perihal pengurusan pelat nomor yang sangat lama. Dikatakan, persoalan itu menjadi tanggung jawabnya untuk berkomunikasi dengan Mabes Polri. ’’Saya sudah berusaha menghubungi, tetapi belum tersambung.
Manfaatkan Sumber Daya Lokal ANDA punya keluhan, kritik atau saran seputar pelayanan publik di Wilayah Kedungsapur (Kendal, Demak, Ungaran, Salatiga dan Purwodadi)? Kirim SMS Anda dengan bahasa santun, tidak menfitnah dan dapat dipertanggungjawabkan. Ketik ksp (spasi) pesan Anda. Kirim ke 085641600500.
Rawan Perampasan Motor YTH Bupati dan Kapolres Kendal, Kapolsek Kaliwungu khususnya, jalur dari Desa Darupono ke Desa Kedungsuren tidak aman, sudah dua kali perampasan motor. (085713048477) BEGITU mudahnya KUA Gundih, Grobogan menikahkan anak-anak masih di bawah umur, anak lelaki masih kelas 1 SMA PGRI Purwodadi dinikahkan dengan anak Desa Geyeryang baru lulus SMPN Geyer. (085641876250) JALAN di Desa Karangsono, Kepoh sampai ke Sendangharjo rusak parah seperti blumbangan. Kapan diperbaiki Pak Bambang? (085865020901) JALAN Gajahmada Purwodadi rusak parah, yang memperbaiki PUJT walau hanya beberapa minggu aspal mengelupas lagi. Setiap tahun miliaran rupiah dana maintenent dikemanakan? (085200295299) KEPADA pengelola UT Demak, terima kasih atas jawaban dan klarifikasi tulisan saya yang lalu, kami minta maaf dan sukses selalu. (085225833773) KORBAN berjatuhan di jalan raya Boja Cangkiran - Mijen, gara-gara lubang jalan di sana sini. Inilah kabupatenku. (081328803759) AKSI penjambretan sudah meresahkan warga. Tapi polisi terkesan diam. Tolong ditindaklanjuti. (087717301933) SALUT dan hormat kepada Kapolsek Mranggen dan seluruh jajarannya yang tanpa kenal lelah, disiplin, santun mengatur lalu lintas di Mranggen yang terkenal macet. (085848896931) SEBAGAI orang Kendal, saya sangat setuju kalau slogan Kendal diganti dengan “Hebat”. Hebat jalannya yang rusak parah, kabupaten lain tidak bisa menandingi. (085747128857) YTH Bupati Grobogan, jalan penghubung antara Desa Toko, Pengkol, Leyangan, Watu Pawon sampai Tunggu yang diambil alih oleh PU, mohon segera dibangun. Jalan tersebut penting untuk anak sekolah. (081390790999) NASIB jadi orang Kendal ngenes, mau hidup berkualitas bagaimana, sedangkan untuk cari nafkah saja harus berjuang melewati jalan berlubang seperti zaman primitif. Ke mana uang pajak hai para pejabat? (087747848979) SANGAT memprihatinkan, guru SMAN 1 Purwodadi sibuk mengurusi sertifikasi, sering meninggalkan kewajiban mengajar untuk murid. (085641875397)
GROBOGAN- Kader PKK diminta bergotong royong dalam menyelesaikan segala persoalan. Hal itu ditegaskan Bupati Grobogan Bambang Pudjiono, saat mencanangkan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM ) dan Peringatan Ke-42 Hari Kesatuan Gerak (HKG ) PKK di Desa Kalirejo, Kecamatan Wirosari, kemarin. Hadir dalam acara tersebut, unsur FKPD para kepala SKPD, dan camat seKabupaten. Pengertian gotong royong menurut Bupati, tidak hanya sebatas dalam penanganan fisik, tapi bisa diartikan bekerja sama di segala bidang termasuk mencari solusi berbagai masalah yang dihadapi masyarakat. ’’Dengan kegiatan ini, saya berharap agar terus di optimalkan, digalakkan dan terus dilestarikan. Cara ini untuk menanamkan nilainilai kegotong royongan kepada seluruh lapisan masyarakat, khususnya generasi muda,’’katanya. Ketua Panitia Dyah Bambang Pudjiono menambahkan, bahwa
Perbaiki Truk, Kernet Tewas
SM/dok
MENYERAHKAN DOORPRIZE : Bupati Bambang Pudjiono didampingi Ketua Penggerah PKK Dyah Bambang Pudjiono menyerahkan doorprize kepada seorang siswa. (64) gotong royong sebagai upaya pemberdayaan dan memotivasi masyarakat dalam memfaatkan sumber daya lokal. Di sisi lain, juga meningkat-
kan keswadayaan masyarakat dalam pembangunan. Dalam acara tersebut diserahkan hadiah dalam berbagai lomba antara lain, lomba gotong royong,
Nanti saya kontak kembali, semoga bisa nyambung dan ada komunikasi dengan Jakarta hingga kelangkaan itu bisa diatasi,’’kata dia. Gubernur menambahkan, dirinya sering berkomunikasi dengan pusat untuk menanyakan soal kelangkaan pelat nomor. Hal itu supaya masyarakat ada kepastian, kapan pelat nomor bisa digunakan. Kini, yang dibutuhkan, masyarakat adalah kepastian mengenai ketersediaan pelat nomor. Dirinya berjanji akan turun tangan menangani masalah tersebut. Ganjar bakal meminta pihak penyedia pelat nomor agar segera melakukan pengadaan barang. ’’Tugas saya mendorong saja supaya permasalahan ini selesai, sehingga kelangkaan bisa teratasi dan segera bisa dididtribusikan ke daerah,’’terangnya. (H36-64)
tertib administrasi PKK, dan hatinya PKK. Selain itu, juga dilakukan penyerahan bantuan dan digelar pasar murah.(H81-64)
DEMAK - Nasib tragis menimpa Karyono (40), kernet truk pengangkut kayu log. Warga Kelurahan Sendang Kecamatan Gunungpati, Semarang ini meninggal tertimpa kayu log, kemarin. Kejadian bermula saat korban tengah meminggirkan truk trailer H9593-SH ketika melintasi Jalan Semarang Purwodadi Km 16,5. Saat itu, tali rantai untuk mengikat beberapa log kayu terlihat kurang kencang. ’’Korban bermaksud mengencangkan ikatan rantai. Tiba-tiba satu batang log kayu malah menimpa tubuhnya saat berada di samping truk,’’ kata Kapolres Demak AKBP R Setijo Nugroho Harjo Hasta Putra melalui Kasubag Humas AKP Sutomo saat ditemui di Mapolres setempat, Rabu (7/5). Kondisi korban memprihatinkan akibat tergencet log kayu tersebut. Teman korban bersama beberapa warga setempat memberikan pertolongan. Namun sayang, nyawa korban tidak bisa diselamatkan ketika dalam perjalanan ke RS Pelita Anugerah. (J9-64)
Sosialisasi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas
Dengan Bermain, Lebih Efektif Tanamkan Aturan ’’Lampu, lampu lalu lintas Warna lampu merah kuning hijau Merah berhenti, kuning hati-hati, hijau boleh jalan..’’
BEGITU sepenggal bait lagu ’’Lampu Lalu Lintas’’ yang dinyanyikan puluhan siswa PAUD dan TK Latansa, Demak, Rabu (7/5). Didampingi sejumlah guru, mereka menyanyikan secara koor di depan petugas Satlantas Polres Demak. Suasana saat itu cukup meriah. Dengan metode bermain, tim Satlantas yang dipimpin Kanit Dikyasa Aiptu Wigineto, lebih efektif memasukkan materi pengetahuan tentang aturan berlalu lintas. Begitu Bripda Titis menunjukkan tanda sebuah rambu garis putih dalam bentuk lingkaran.
Mereka serempak menjawab,’’ Tidak boleh melintas...’’ Begitu juga ketika, Aiptu Wigineto mengajukan pertanyaan tentang huruf ’’P’’ di coret merah. Anak-anak pun dengan lantang berteriak, ’’Tidak boleh parkir!’’ tepuk tangan pun riuh menyeruak meramaikan suasana. Kerja Sama Ya itulah, kegiatan Polisi Sahabat Anak (Polsanak) yang digelar Satlantas Polres Demak bekerja sama dengan Yayasan Pendidikan Islam Latansa, Kabupaten Demak. Ketua Yayasan, Asyari mengatakan,
kegiatan tersebut bermanfaat bagi anak-anak dalam pengenalan tata tertib berlalu lintas. Selain siswa PAUD dan TK, kegiatan serupa juga digelar untuk siswa SD dan SMP. Diharapkan, mereka menjadi kader pelopor keselamatan berlalu lintas. Kepala PAUD dan TK Latansa, Ambar Setyorini menambahkan, pengenalan rambu-rambu itu diharapkan anak didiknya tertib berlalu lintas. Selain itu, kehadiran Tim Polsanak bisa memotivasi muridnya bercita-cita menjadi orang yang berguna. (Karyadi-64)
MENGGELAR SIMULASI : Tim Satlantas Polres Demak menggelar simulasi tata tertib lalu lintas di PAUD dan TK Latansa, kemarin. (64)
SM/Karyadi
KAMIS, 8 MEI 2014
200 Orang Terserang Chikungunya ARGOMULYO - Dinas Kesehatan Kota Salatiga mencatat, sedikitnya 200 orang diduga menderita chikungunya. Karena itu, masyarakat diminta waspada karena penyebaran penyakit ini begitu cepat. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Salatiga, Sovie Haryanti, di sela-sela kegiatan Jambore Kader Kelurahan Siaga di Bumi Perkemahan Salib Putih, kemarin. Menurutnya, angka yang terduga terkena penyakit chikungunya di Salatiga tergolong tinggi sejak ditemukan pada 2012 hingga sekarang. “Penyakit ini bisa menyerang siapa saja dari berbagai usia. Penyakit ini disebabkan virus yang dibawa nyamuk. Oleh karena itu, kami mengimbau warga untuk menjaga kebersihan guna meminimalisir berkembangnya nyamuk pembawa penyakit itu,” katanya. Dikatakan, para penderita chikungunya tidak sampai dirawat. Ummunya, mereka sembuh setelah daya tahan tubuhnya kembali pulih. Chikungunya, kata dia, sebenarnya bukan penyakit mematikan. Hal ini berbeda dengan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang bisa menyebabkan kematian bagi penderitanya. “Pada musim seperti sekarang ini memang kerap kali mempengaruhi menurunnya daya tahan tubuh. Mereka yang kondisi tubuhnya lemah akan mudah terserang penyakit, salah satunya virus chikungunya. Daya tahan tubuh seperti itu bisa dialami warga berbagai usia, mulai anak-anak sampai orang tua,” katanya. Penyakit Menular Menurut Sovie, demam chikungunya adalah suatu
penyakit menular dengan gejala utama demam mendadak, nyeri pada persendian, terutama pada sendi lutut, pergelangan, jari kaki, tangan, tulang belakang, dan kumpulan bintik-bintik kemerahan pada kulit. Gejala lainnya yang dapat dijumpai adalah nyeri otot, sakit kepala, menggigil, dan lainnya. “Demam chikungunya ini ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypty yang juga merupakan nyamuk penular penyakit DBD. Upaya yang dilakukan Dinas Kesehatan di antaranya kampanye pemberantasan sarang nyamuk,” katanya. Mengenai pengasapan (fogging) untuk memberantas nyamuk, Sovie mengatakan, Dinas kesehatan tidak sembarangan melakukan pengasapan di sekitar rumah penduduk kecuali ada kejadian yang perlu penanganan khusus. Sebab pengasapan itu juga menimbulkan racun yang membahayakan manusia. “Kami mengimbau kepada warga jangan sembarangan menerima pengasapan dari pihak tertentu tanpa seizin Dinas Kesehatan. Sebab, pengasapan membahayakan kesehatan manusia,” katanya. Sementara itu, Jambore Kader Kelurahan Siaga berlangsung semarak dengan diikuti para kader kesehatan di seluruh kelurahan. Jambore tiga hari tersebut juga memperlombakan yel-yel kesehatan, jingle cuci tangan pakai sabun, penyuluhan, dan cerdas cermat yang semuanya bertemakan kesehatan. “Kegiatan ini untuk mengakarabkan para kader kesehatan di setiap kelurahan seSalatiga. Para kader ini berurusan langsung dengan program kesehatan di tingkat paling bawah yaitu kelurahan.” kata Sovie. (H32-64)
SM/Moch Kundori
LOMBA JINGLE LAGU : Tim dari Kelurahan Pulutan mengikuti lomba jingle lagu cuci tangan dalam lomba Jambore Kader Kelurahan Siaga Dinas Kesehatan di Bumi Perkemahan Salib Putih, kemarin.(64)
Pemkot Dituding Tak Konsisten ● Lapangan Pancasila Dipakai Pasar Malam GEDUNG DEWAN - Pemkot dinilai tak konsisten dalam pengelolaan Lapangan Pancasila. Sebab, selama 10 hari ke depan (mulai Kamis,9/5), lapangan itu digunakan untuk pasar malam bertajuk “Salatiga Fair”. “Ini jelas orientasinya untuk bisnis. Seharusnya Pemkot bisa mengalihkan lokasi ke tempat lain,” kata anggota Komisi I DPRD Kota Salatiga, Rosa Darwanti, Rabu (7/5). Merujuk peraturan wali kota (perwali), yang mengatur pengelolaan Lapangan Simpanglima, jelas bahwa aset ini hanya bisa dipergunakan untuk acara keagamaan, pemerintahan dan kenegaraan.
Lebih lanjut politikus Golkar ini mengatakan, penggunaan Lapangan Pancasila untuk pasar malam menyalahi aturan. Padahal, terbitnya perwali terkait penggunaan lapangan agar kondisi lapangan tidak rusak. “Kalau alasannya untuk PAD, semestinya bisa digelar di tempat lain, misalnya di Pasar Andong,” imbuh Rosa. Senada dengan Rosa, anggota DPRD lainnya Malikhah, juga tak setuju jika
Lapangan Pancasila digunakan kegiatan di luar peruntukkan sesuai dengan perwali. “Jika disewakan untuk kegiatan komersial lantas rusak, siapa yang akan bertanggungjawab,” kata Malikhah, politikus PKS ini. 10 Wahana Berdasarkan pengamatan Suara Merdeka Rabu (7/5) sore, sejumlah pekerja terlihat mulai memasang sejumlah wahana permainan dan tenda di Lapangan Pancasila. Tercatat, tak kurang 10 wahana yang berdiri, di antaranya komidi putar, bianglala, kereta kelinci dan kolam bola. Menurut rencana, pasar malam akan digelar hingga Minggu (18/5). Terpisah, Kabag Humas Setda Kota Salatiga Adi Setiarso mengatakan, terkait masalah per-
Harga Cabai Merah Keriting Turun Drastis
SM/Dian Chandra
KOMUNITAS JIP : Kasatlantas Polres Salatiga AKP Thourakhman foto bersama anggota komunitas jip di halaman kantor Satlantas, kemarin. (64)
TAMANSARI - Harga jual cabai merah keriting di sejumlah pasar tradisional Kota Salatiga, dalam sepekan belakangan, kembali mengalami penurunan. Bila semula harga cabai Rp 30.000/kg, kini Rp 7.500/kg. Penurunan juga terjadi pada komoditas cabai rawit, yang sebelumnya 70. 000/kg belakangan menjadi 15.000/kg. Hidayah (55) salah satu pedagang di Pasaraya I mengatakan, turunya harga cabai sudah terjadi
sejak sepekan terakhir. Penurunan terjadi cukup drastis karena lebih dari separuhnya. “Saya tidak tahu pasti penyebab penurunan harga cabai ini. Mungkin banyak stok cabai dari luar kota yang datang ke Salatiga dengan kualitas lebih bagus. Dengan begitu harga menjadi turun,” katanya. Hidayah menuturkan, penurunan itu tak terlalu berpengaruh ke penjualan. Daya beli masyarakat cenderung tetap.
KJS Siap Jadi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas SIDOREJO - Dalam rangka menyukseskan gerakan nasional pelopor keselamatan berlalu-lintas, jajaran Satlantas Polres Salatiga akan proaktif melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Sejumlah klub otomotif di Kota Salatiga pun dibidik untuk ikut terlibat dalam program itu. Kasatlantas Polres Salatiga, AKP Thourakhman mengatakan, setelah pelajar sekolah, pihaknya akan menggandeng klub-klub motor maupun mobil yang ada di Kota Salatiga. Mereka diajak menyukseskan gerakan keselamatan berlalu-lintas. “Saya yakin teman-teman dari klub maupun komunitas otomotif mampu menjadi pelopor keselamatan berlalu-lintas yang handal,” kata Kasatlantas saat menerima kunjungan dari Komunitas Jip Salatiga (KJS). Ketua Harian KJS, Edi Haryono mengaku, pihaknya mendukung upaya penegakkan disiplin dalam berlalu-lintas. “Kami akan membantu menyosialisasikan kepada rekan-rekan yang lain mengenai pentingnya ketertiban dalam berkendara,” kata Edi. (H54-64 )
Belajar Bersama Kelompok Bahasa SIDOMUKTI - Komunitas Ibu Profesional yang dipelopori Septi Peni Wulandani meluncurkan Language Club di Kelurahan Dukuh RT 06 RW 01. Tujuan kegiatan itu untuk memberikan sarana belajar bersama tentang bahasa. Peluncuran diadakan di sanggar Language Club, yang merupakan anggota komunitas ibu profesional, baru-baru ini. Acara dihadiri warga masyarakat sekitar yang terdiri dari warga asli dan penduduk asing yang tinggal di Kelurahan Dukuh tersebut. Ketua Language Club, Retno Dewi, mengatakan, kombinasi antara penduduk asli dengan warga asing ini diharapkan bisa memberikan kemudahan bagi kedua pihak untuk belajar bahasa bersama. “Penduduk asli bisa dengan mudah belajar Bahasa Inggris begitu juga dengan sebaliknya, warga asing bisa belajar Bahasa Indonesia,” katanya. Dikatakan, untuk sementara, program ini baru diadakan di kelurahan Dukuh RT 06 RW 01. Ke depan, jika warga menginginkan, program serupa bisa diadakan di RT ataupun kampung lainnya. “Ke depan, Kelurahan Dukuh ini bisa menjadi kampung bahasa yang bisa dijadikan sebagai sarana belajar Bahasa Inggris.” tambah Dewi. (H32-64 )
SM/Dian Chandra TB
PETIK CABAI : Saderi salah satu petani di Desa Batur, Getasan memetik caba merah keriting, kemarin. (64)
“Tidak ada lonjakan permintaan meski harga turun. Kekuatan daya beli ya begitu saja,” katanya. Keuntungan Tipis Dia mengaku, dengan harga murah seperti ini, keuntungan pedagang makin tipis. Ini berbeda jika harga cabai mahal bisa menarik keuntungan yang lumayan. Turunnya harga jual cabai merah keriting juga dikeluhkan petani di Getasan. Karena di tingkatan petani harganya berkisar Rp 6.000/kg sampai Rp 7.000/kg, tidak banyak keuntungan yang diambil dari hasil tanam itu. “Modal untuk menanam dan memelihara cabai hingga berbuah tidak sedikit. Masingmasing untuk beli pupuk, obatobatan, bibit dan upah penggarapan lahan. Pendapatan kali ini cuma bisa balik modal. Jika harganya semakin turun bakalan banyak petani yang tidak bisa menanam cabai lagi karena modalnya habis,” kata Suni (45) salah satu petani di Desa Batur Getasan. (H32 H54-64)
SM/Dian Chandra
PASANG ATAP: Pekerja sibuk memasang atap di wahana permainan komidi putar, kemarin. (64 ) izinan penggunaan Lapangan Pancasila berada di Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal (BPPT dan PM) Kota Salatiga. “Selain menyediakan wahana
permainan, dalam pasar malam nantinya akan dipasarkan berbagai produk daerah. Semuanya murni dikelola oleh pihak ketiga,” kata Adi Setiarso, kemarin. (H5464 )
Penanganan Kasus Korupsi Memprihatinkan ARGOMULYO - Tidak tuntasnya penanganan sejumlah kasus korupsi di Salatiga menjadi keprihatinan sejumlah pihak. Beberapa kasus dugaan korupsi bahkan terkesan dibiarkan “menggantung” tanpa ada kejelasan perkembangan penangannya. Ketua Bersama Pusat Studi Anti-Korupsi UKSW, Yakub Adi Krisanto berharap, instansi penegak hukum seperti kepolisan dan kejaksaan harus terbuka saat menangani kasus dugaan korupsi. “Kami khawatir, jika kondisi seperti berlanjut, kepercayaan masyarakat terhadap dua lembaga tersebut akan semakin terkikis,” kata Yakub. Padahal, lanjut dia, banyak kasus dugaan korupsi di Salatiga yang telah masuk proses penyelidikan maupun penyidikan. Di antaranya, pembangunan selasar Kartini, gedung perpusatakaan daerah dan pengadaan alat-alat kesehatan RSUD. “Baik kepolisian maupun kejak-
saan harus mampu menjawab keingintahuan publik terkait penanangan sejumlah kasus dugaan korupsi yang ada,” kata Yakub. Hal yang sama juga disampaikan salah satu tokoh masyarakat Salatiga, Parito. Mantan ketua DPK PKPI Kota Salatiga ini menyebut penanganan kasus dugaan korupsi lampu penerangan jalan umum (LPJU) dan jalan lingkar Cebongan-Argomulyo saat ini mandek. Padahal, penanganan kasus dugaan korupsi LPJU senilai Rp 10 miliar telah berjalan hampir dua tahun lebih. Pihak kejaksaan dikatakannya pernah akan menetapkan tersangka, namun hingga saat ini tak dilakukan. Terpisah, Kepala Kejaksaan Negeri Salatiga Darmo Wijoyo saat hendak dikonfirmasi melalui ponselnya hanya terdengar nada sambung. Pesan singkat yang dikirim Suara Merdeka juga tak beroleh balasan. (H54-64)
Pernah Ditolak Ikuti Diklat Calon Hakim TAK ada seorang pun yang bisa menebak jalan hidup seseorang. Kendati pernah ditolak untuk mengikuti pendidikan calon hakim pada 1992 dan sempat bekerja di bank swasta, takdir menggariskan Djoni Witanto berkarir di lembaga yudikatif. “Saat sekolah, ayah saya memang menginginkan ada salah satu anaknya yang bekerja menjadi abdi masyarakat,” kata Djoni, saat ditemui di ruang kerjanya di kantor Pengadilan Negeri Salatiga, kemarin. Hal itulah yang kemudian membuatnya masuk ke Fakultas Hukum Universitas Brawijaya Malang. Selepas menamatkan kuliah, sulung dari dua bersaudara ini langsung mengikuti seleksi calon
hakim dan diterima. “Saat itu, saya diminta untuk mengikuti pendidikan calon hakim di Cinere. Namun karena surat pemberitahuan datangnya terlambat, saat tiba di sana saya disuruh pulang,” kenang Djoni. Sempat down, Djoni akhirnya kembali ke pekerjaannya semula sebagai seorang bankir di salah satu bank swasta di Surabaya. Selama hampir setengah tahun, karirnya terus menanjak. Sering Pindah Terakhir, dia tercatat sebagai manager legal dan digadang-
gadang menjadi pimpinan di salah satu cabang. Pertengahan Desember 1992, karirnya berubah. Ayahnya meminta dirinya kembali ke Malang untuk magang di Pengadilan Negeri (PN) di kota tersebut. Tak ingin dianggap tak patuh, dia mengikuti permintaan tersebut. “Baru pada Juli 1993, saya kembali ke Cinere untuk mengikuti pendidikan,” ucap penggemar olahraga tenis ini. Lulus pendidikan, dia kembali berkarir di PN Malang hingga 1995. Setelah diangkat menjadi hakim, dia sering berpindah-pindah tugas. Mulai dari PN
Kotamobagu (1996-1999), PN Bangil (1999-2003), PN Bontang
SM/Dian Chandra
(2003-2007), PN Bogor (20072010), PN Rokan Hilir (20102011) dan PN Tembilahan (2011-2014) sebelum akhirnya kini ditunjuk sebagai ketua PN Salatiga. “Sebagai abdi masyarakat, di mana pun bertugas harus selalu siap,” kata lelaki kelahiran Desa Gurah, Kecamatan Gurah, Kediri ini. Namun di setiap PN dirinya ditunjuk sebagai ketua, dia ingin berbuat yang bermanfaat. (Dian Chandra64 )
KAMIS, 8 MEI 2014
Odong-odong Dirazia GROBOGAN - Satlantas Polres Grobogan gencar melakukan razia kereta odongodong yang digunakan untuk mengangkut penumpang. Sejak akhir April hingga 7 Mei, sudah puluhan kereta odongodong yang ditilang di berbagai titik jalan. Kapolres Grobogan AKBP Langgeng Purnomo melalui Kasat Lantas AKP Arianto Salkery mengatakan kereta odong-odong tidak termasuk sebagai kendaraan untuk mengangkut penumpang. Bentuknya yang memanjang, sering mengganggu lalu lintas dan membahayakan keselamatan pengguna jalan. ’’Kereta odong-odong tidak boleh beroperasi di jalan umum. Jika sebagai hiburan silakan, tapi hanya boleh beroperasi di tempat tertentu dan harus ada izinnya,’’ kata Arianto didampingi KBO Lantas Iptu Abbas, Rabu (7/5). Melihat spesifikasi dan penggunaannya sebagai angkutan, kereta odong-odong masuk ketegori angkutan tanpa
izin. Mereka melanggar Pasal 285 Ayat 2 jo Pasal 106 Ayat 3 jo Pasal 48 Ayat 2 UndangUndang Nomor 22 Tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan. Adapun sanksinya adalah denda Rp 500 ribu. Antisipasi Kecelakaan Penindakan ini sebagai antisipasi terjadinya kecelakaan yang melibatkan kereta odong-odong. Hampir setiap kecelakaan yang melibatkan kereta jenis ini, selalu timbul korban jiwa. Sebab, gerbong kereta terbuka dan umumnya mengangkut puluhan anak tanpa pengaman. Jika sampai terjadi kecelakaan, maka penumpang kendaraan jenis ini tidak akan memperoleh asuransi. Alasannya, kendaraan yang mereka tumpangi tidak berizin dan melanggar aturan. Kereta odong-odong yang ditilang petugas rata-rata merupakan hasil modifikasi pemiliknya. Kereta memiliki dua hingga tiga gerbong yang bisa mengangkut 5-10 anak per gerbongnya. (H81-64)
Demak Butuh 1.300 Guru PNS
Usai UN, Ansor Gelar Bimbingan GROBOGAN - Pengurus Cabang Gerakan Pemuda Ansor Grobogan mengadakan seleksi Bimbingan Pasca Ujian Nasional (BPUN) bagi 125 siswa SMA sederajad. Sebanyak 50 peserta yang lolos seleksi akan diberikan bimbingan intensif selama satu bulan agar bisa diterima di perguruan tinggi negeri. Seleksi diselenggarakan di Gedung NU Grobogan pada 26 April dan 1 Mei lalu. Hasilnya akan diumumkan pada Senin (5/5) ini. Hadir Wakil Ketua GP Ansor Grobogan Abu Mansur dan Sekretaris PC GP Ansor Anang Armunanto memberikan motivasi. Anang mengatakan, penting bagi calon mahasiswa mengetahui kondisi kampus. ‘’Calon mahasiswa akan mengetahui bagaimana sistem perkuliahan, kampus mana yang
SM/Hanung Soekendro
RAZIA ODONG-ODONG : Lantaran melanggar ketentuan angkutan jalan, petugas Satlantas Polres Grobogan menilang pengemudi kereta odong-odong. (64)
bagus dan sesuai pilihan. Beragam beasiswa juga bisa diperoleh dengan persyaratan tertentu. Jadi jangan takut melanjutkan pendidikan meski finansial terbatas,’’ kata Anang, awal Mei lalu. Sementara, Manajer BPUN Grobogan Wahyudi mengatakan kegiatan ini bermanfaat untuk siswa dan mahasiswa. Siswa bisa semakin fokus dengan pilihan jurusan maupun kampus mana yang akan dipilih. Manfaat lainnya menjaga kedekatan hubungan siswa dan mahasiswa. Dengan begitu, ke depan mereka bisa saling membantu memajukan kegiatan dakwah di kampus. ‘’Selain materi bimbingan intensif, calon mahasiswa ini bisa menanyakan banyak hal. Soal biaya, jurusan, pekerjaaan setelah lulus kuliah sampai info tentang kos,’’kata Wahyudi. (H81-64)
SM/Hanung Soekendro
BERIKAN BIMBINGAN : Ratusan calon mahasiswa memperoleh bimbingan dan motivasi dari pengurus GP Ansor dan mahasiswa di gedung NU. (64)
Dinkes Nyatakan Waspada
DEMAK - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) Demak masih membutuhkan lebih dari 1.000 guru pegawai negeri sipil (PNS). Satuan pendidikan yang paling banyak kekurangan tenaga guru adalah sekolah dasar (SD). Demikian disampaikan Kepala Dindikpora Demak, Afhan Noor. Menurutnya, kebutuhan tenaga guru secara keseluruhan mencapai 1.800 orang. ’’Dari jumlah itu, baru terpenuhi sekitar 500 orang dengan diangkatnya guru hono-
rer K2 sebagai PNS. Jadi Kabupaten Demak masih kekurangan PNS guru sekitar 1.300 orang,’’ ujarnya. Ia berharap kekurangan tenaga guru lebih dari 1.000 orang itu bisa terpenuhi dari formasi CPNS yang nantinya disetujui pusat. Berbagai Formasi Diperkirakan untuk memenuhi kekurangan guru sebanyak itu butuh dua kali
seleksi rekruitmen CPNS. Terpisah, Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Demak, Agus Hartono melalui Kasi Formasi, Agus Siswanto membenarkan adanya kekurangan tenaga guru lebih dari 1.000 orang. Tahun ini, Pemkab Demak mengajukan kebutuhan pegawai dari berbagai formasi sekitar 4.000 orang ke pusat. ’’Kebutuhan pegawai ini akan terpenuhi jika pemerintah pusat memberikan formasi pada Kabupaten Demak untuk menyelenggarakan seleksi CPNS. Banyaknya formasi yang diberikan sesuai persetujuan pusat,’’ terangnya. (J9-64)
Kodim Purwodadi Gelar Rakor Tanggap Bencana GROBOGAN - TNI bersama unsur terkait menggelar Gladi Posko 2014, 6-8 Mei, di Makodim 0717 Purwodadi. Kegiatan yang dipimpin Kasrem 073 Makutarama Letkol Inf Sutriyono ini sebagai persiapan antisipasi dan penanganan jika bencana alam melanda. Dandim 0717 Purwodadi, Letkol Inf Jaelan menyatakan, Gladi Posko melibatkan semua perwira dan staf di Kodim 0717. Termasuk, unsur terkait seperti Polri, Dinas Kesehatan, Dis-
hubinfokom, Badan Kesbangpolinmas, Bagian Kesra, PMI dan tim SAR BPBD Grobogan. ’’Tujuannya, sebagai antisipasi terjadinya bencana dan meningkatkan kemampuan penanggulangan,’’ katanya, kemarin. Lintas Sektoral Gladi merupakan bagian dari penataan sistem koordiasi penanganan lintas sektoral. Koordinasi akan memilahkan tugas dan tangungjawab masing-masing dalam penanggulangan bencana, seperti
evakuasi, penyaluran logistik, pendirian barak pengungsian hingga upaya pemulihan. Kepada semua anggota TNI, Dandim berharap Gladi Posko bisa dijadikan sebagai sarana peningkatan kemampuan dan profesionalitas. ’’Kuasai dan pahami tugas pokok TNI dan prosedur saat bertugas. Hanya dengan menguasainya, TNI akan mampu melaksanakan tugas dengan benar,’’ tandas mantan Komandan Batalyon Infanteri 410/Alugoro Blora ini. (H81-64)
Pembeli Kamboja Akan Tuntut Ketua RW ● Kerusakan Makam Sembungan UNGARAN - Pembeli pohon kamboja dan pakis, yang sebelumnya mengambil pohon tersebut dari Makam Sembungan Ungaran, Hartoyo warga Klero, Kecamatan Tengaran, akan menuntut Ketua RW 3, Agung Wibowo. Pasalnya, ketika membeli pohon, dirinya mendapatkan informasi dari ketua RW bahwa sudah ada musyawarah dengan warga sekitar makam. ‘’Di mana saja saya membeli pohon pasti izin kepada RT dan RW. Saat itu, Pak Agung Wibowo bilang sudah musyawarah, dan akan tanggung jawab. Perlu diketahui, akibat protes warga ini kami mengalami kerugian Rp 23 juta,” katanya, usai menghadiri rapat musyawarah membahas kerusakan Makam Sembungan di Kantor Kelurahan Ungaran, Rabu (7/5) siang. Di sisi lain, warga Sembungan Utara, Josua Wicaksono (30), meminta kerusakan lingkungan makam akibat pencabutan sejumlah pohon kamboja dan pakis berukuran besar segera diperbaiki. Sebagai tokoh masyarakat, Agung Wibowo dinilai tidak memberikan contoh yang baik. “Pencabutan pohon tersebut mengakibatkan kerusakaan lingkungan makam. Kami, ahli waris, tidak pernah diajak musyawarah. Warga juga berharap Agung
Wibowo meminta maaf kepada warga melalui media massa.” Kepada wartawan, Agung Wibowo, ketua RW 3, pengurus Makam Sembungan, dan ketua Lembaga Ketahanan Masyarakat Kelurahan (LKMK) Ungaran menandaskan, siap menyelesaikan masalah tersebut melalui musyawarah kekeluargaan. Tetapi, jika warga mendesak agar dirinya mundur sebagai ketua LKMK, hal itu dinilai bukan pada tempatnya. Menggelar Sosialisasi Dijelaskan, dirinya jauh-jauh hari telah menggelar sosialisasi sebelum menjual pohon. Begitu pula ketika ada dampak kerusakan pada makam, dia juga mengaku sudah meminta maaf kepada warga. “Saya berharap ada pertemuan lanjutan antara ahli waris dengan kami, yakni RW 3 yang dijembatani Muspika. Tujuannya, supaya masalah ini selesai dengan baik. Sebagai warga negara yang baik, seandainya dibawa ke ranah hukum pun saya siap.” Diketahui, ratusan warga Lingkungan Sembungan dan Lingkungan Dliwang, Kelurahan Ungaran, 26April 2014 lalu, nyaris membakar kendaraan, serta menghakimi sopir truk dan pekerja yang berencana mengambil pohon kamboja serta pakis berukuran besar dari TPU Sembungan. (H86-64)
● Flu Singapura UNGARAN - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Semarang menyatakan waspada terhadap penyebaran flu singapura yang diindikasikan telah merambah hingga Kabupaten Boyolali. Menurut Kepala Dinkes Kabupaten Semarang, Gunadi, melalui Kabid Pelayanan Kesehatan, dr Ngakan Putu, hingga Rabu (7/5) pagi, pihaknya belum menerima laporan dari masyarakat terkait temuan serupa di Kabupaten Semarang. “Belum ada laporan, mudahmudahan tidak ada warga yang terkena,” katanya kepada wartawan, Rabu (7/5). Lebih lanjut dipaparkan, penyebaran virus flu biasanya bisa diantisipasi atau ditekan jika masyarakat memperhatikan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS). Di antaranya, minimal asupan makanan serta kandungan gizi harus dipenuhi dengan makan tiga kali sehari, cuci tangan sebelum makan, serta mandi minimal dua kali sehari. Di sisi lain, data Dinas Kesehatan menyebutkan, indikasi temuan flu singapura dan virus korona Middle East Respiratory Syndrome (MERS) atau kerap disebut flu arab bisa sampai di Indonesia hampir sama, yaitu lebih dikarenakan penularan dari warga yang sebelumnya bekerja di luar negeri.
“Dinkes sudah menyiapkan sedemikian rupa.Apalagi saat ini, masuk masa peralihan musim dari penghujan ke musim kemarau,” tandasnya. Menyerang Anak-anak Seperti diketahui, wabah penyakit flu singapura, Selasa (6/5) diindikasikan mulai masuk ke wilayah Kabupaten Boyolali. Virus tersebut kebanyakan menyerang anak-anak yang daya tahan tubuhnya masih rentan. Dari informasi yang diperoleh, flu singapura atau hand, mouth, and foot mouth desease (HMFD), telah menyerang belasan anak di beberapa wilayah Kabupaten Boyolali dalam sebulan terakhir ini. Di antaranya, di Boyolali kota dan Sambi. Terpisah, Kepala Dinkes Kabupaten Boyolali, Yulianto Prabowo, meminta masyarakat waspada karena peyakit flu itu menular. Bagi yang terserang flu itu, biasanya tidak nafsu makan dan akhirnya berat badan menurun. Jika kondisi penderita semakin parah dan ditandai dengan bintik merah yang keluar menjadi melepuh, maka sebaiknya segera dibawa ke rumah sakit atau puskesmas. “Flu itu tidak mematikan, tapi menular. Masyarakat perlu waspada. Flu tersebut menyerang anak-anak dan bisa menyerang orang dewasa.” (H86-64)
Kawasan Industri Kendal (1)
Bekerja Lebih Dekat dengan Kampung Halaman PEMBANGUNAN Kawasan Industri Kendal (KIK) di Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal oleh PT Jababeka diperkirakan membutuhkan waktu hingga belasan tahun. Hal itu mengacu pada pembangunan kawasan industri di Cikarang, Jawa Barat yang juga digarap PTJababeka. Kawasan itu selesai dibangun memakan waktu sekitar 20 tahun. Direktur PT Jababeka, Sadeni Hendarman mengatakan, kemudahan berinvestasi yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Kendal, membuka peluang Kendal disejajarkan dengan kota industri besar di Indonesia. ’’Sudah saatnya Kendal sejajar dengan kota lain,’’ kata dia, beberapa waktu yang lalu. Menurut pendapatnnya, Kabupaten Kendal ditetapkan sebagai kawasan industri terpadu merupakan langkah yang tepat. Hal itu karena lokasinya yang strategis. Selain itu, upah minimum regional (UMR) di Kendal masih layak untuk investor berinvestasi bila dibanding di Jawa Timur maupun Jawa Barat. Faktor lain,
tenaga kerja di Kendal maupun Jateng sudah siap pakai. Tidak sedikit tenaga kerja di Jabar maupun Jatim adalah orang asal Jateng. ’’Berdirinya KIK di Jateng tentu bisa membuka lapangan pekerjaan dan memulangkan tenaga kerja di luar Jateng. Mereka bisa bekerja lebih dekat dengan kampung halamannya,’’terangnya. Sadeni menyatakan, lahan yang dibutuhkan untuk pembangunan KIK mencapai sekitar 3.000 hektare. Hingga kemarin, kata dia, telah melakukan pembebasan lahan hampir mencapai separoh dari yang dibutuhkan. Pembebasan Lahan Meski demikian, kendala yang dihadapi, yakni tingginya harga pembebasan lahan di Kaliwungu. Harga yang dipatok warga dinilainya terlalu tinggi dan sudah tidak sesuai dengan investasi. Pihaknya berharap supaya masyarakat mendukung pembangunan KIK, termasuk pemilik tanah maupun warga tidak memberikan harga yang tinggi untuk pembebasan lahan. ’’Jika KIK sudah beroperasi, tentu mampu menyerap tenaga
kerja, sehingga meningkatkan PAD maupun sektor perekonomian di Kendal. Hal itu tentu yang menjadi harapan pemerintah kabupaten maupun provinsi,’’ jelasnya. Kepala Badan Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu (BPMPT) Kendal, Alex Supriyono menambahkan, Kabupaten Kendal mempunyai daya tarik
investasi tersen≠diri bagi investor. Kendal, kata dia, sangat strategis untuk pengembangan kawasan industri. Sebab, selain memiliki pelabuhan juga dekat dengan Pelabuhan Tanjung Emas dan Bandara Ahmad Yani Semarang. Para investor tertarik menanamkan investasinya di Kendal, salah satu faktornya karena dekat dengan bandar udara, pelabuhan,
jalan tol, ketersediaan listrik, sumber gas, sumber air, telekomunikasi yang canggih dan sumber daya manusia yang memadai. ’’Pembangunan KIK mempermudah pemerintah kabupaten untuk melakukan pengawasan dan menciptakan daerah industri yang terpusat, rapi, tidak terpecah-pecah, serta memperhatikan masalah lingkungan,’’ tutur dia. (Rosyid Ridho-64)
SM/dok
RENCANA KIK: Gambar rencana pembangunan Kawasan Industri Kendal (KIK) di Kaliwungu. (64)
KAMIS, 8 MEI 2014
Eksotisme Olahan Anyaman Kulit
BACA BUKU: Pengunjung sedang membaca buku di Toko Buku Togamas, kemarin. Toko buku juga menyemarakkan event Semarang Great Sale (Semargres) 2014 dengan memberikan diskon hingga 25% dan membagikan buku gratis 467 eksemplar. (91)
SM/Irawan Aryanto
SEMARANG- Pemasaran kerajinan tas kulit sapi asli dengan merek Kenes memanfaatkan momen Semarang Great Sale (Semargres). Untuk mengenalkan produk baru tas wanita itu produsen tidak hanya memberikan potongan harga tetapi juga menyediakan doorprize pada pengundian kupon Semargres. Sebagai pendatang baru Kenes Bag Indonesia melakukan penetrasi ke pasar dengan menawarkan produk unggulan
Meracik Kopi dengan Aksi mengatakan, dalam kompetisi tersebut, para peserta dinilai oleh pihak PHRI selaku juri dengan menggunakan 3 kategori penilaian. Ketiganya yakni atraksi juggling, taste atau rasa dari minuman dan juga timing penyajian yang tepat. Animo Tinggi ’’Selain peserta, animo masyarakat terhadap acara ini cukup tinggi dan terbukti dari banyaknya penonton yang memenuhi kursi yang disediakan oleh panitia di halaman parkir depan. Mereka begitu antusias menyaksikan para bartender melakukan aksi juggling dalam mengkreasikan kopi menjadi varian minuman yang menarik dari pukul 13.0023.30,’’ tutur Irawati.
Tas Kenes akan meramaikan Pameran UMKM Kota Semarang yang diselenggarakan dalam rangka Semargres di Ciputra Mal Semarang mulai 812 Mei 2014. Khusus dalam momen Semargres akan diberikan diskon atau potongan harga senilai 10% setiap pembelian satu tas Kenes. “Akan tetapi jika pembelian lima item tas sekaligus kami akan berikan diskon 15%,’’ kata Ria. Tas Kenes yang memiliki showroom di Jl Taman Telaga Bodas No 16 Semarang ini dari awal produksi tiga bulan lalu sudah terjual 50% lebih dari jumlah produksi yang mencapai 40 item per bulan. (K3-91)
Widisari Raih Penghargaan IHRDP
● Coffee Creation and Flair Competition SEMARANG - Sebanyak 35 bartender dari seluruh akademisi perhotelan, sejumlah hotel dan restaurant di Jawa Tengah meramaikan event bertema ’’Coffee Creation and Flair Competition’’ yang digelar di halaman parkir depan Kampoeng Semarang Jalan Raya Kaligawe, baru-baru ini. Pada kegiatan yang didukung oleh Perhimpunan Hotel & Restoran Indonesia (PHRI) tersebut, mereka saling berkompetisi dalam mengkreasikan kopi sebagai menu utama menjadi varian yang menarik untuk dikonsumsi dalam bentuk minuman. Perwakilan dari Kampoeng Semarang Irawati Zoelist
lokal berkualitas. Tas dengan motif anyaman itu terbuat dari
kulit sapi Jawa. Adapun pasokan kulit sapi sebagai bahan baku tas wanita itu berasal dari sejumlah daerah seperti Yogyakarta, Magelang, hingga Bogor. Pemilik Usaha Kenes Bag Indonesia, Syanaz Wiranto mengungkapkan, 100% bahan yang dipakai untuk memproduksi tas adalah buatan Indonesia. Tidak hanya kulit sapi lokal yang dirinya gunakan tetapi hingga aksesoris adalah produksi perajin lokal. ’’Niat kami memproduksi tas
ini adalah untuk mengangkat potensi lokal unggulan, mulai kulit sapi sebagai bahan baku hingga aksesoris dan pernakpernik yang melengkapi pembuatan tas Kenes,’’ tuturnya yang menggeluti bisnis tersebut dengan sang sahabat Ria Patriasari. Terlibat Langsung Adapun, lanjut dia, melalui tas Kenes kami juga ingin mengangkat Kota Semarang sebagai tempat asal produk tersebut. Maka dua ibu rumah tangga, Syanaz Wiranto dan Ria Patriasari menempuh upaya dengan terlibat langsung dalam kegiatan Semargres untuk menawarkan sekaligus memasarkan tas handmade berkualitas ekspor itu ke masyarakat.
Setelah melalui penilaian yang ketat, dewan juri dari PHRI akhirnya menetapkan Jelly dari Hotel Horison sebagai pemenang kategori Coffee Creation dengan nama minumannya Valentine Coffee. Sedangkan untuk kategori Flair Bartender dimenangkan oleh Rifky dari E-Plaza dengan nama minumannya Ice Topcino dan pemenang Kategori Best Performance diraih oleh Deni dari Patra Jasa Hotel. ’’PHRI juga memberikan sertifikat kepada para peserta untuk memotivasi mereka supaya terus berkreasi dan menjadi bartender yang handal. Rencananya event ini akan digelar rutin setiap tahun,’’ katanya. (J12-91)
SEMARANG - Bangsa Indonesia membutuhkan perempuan yang kreatif dan inovatif agar m e m berikan kontribusi positif terutama dalam pengembangan sumber daya manusia. Nilai-nilai itu diwujudkan secara nyata dengan karya dan dedikasinya terhadap masyarakat. “Perempuan dapat memperkuat jati diri dan kepribadiannya dengan memperluas wawasan, ” ujar pengusaha dan pakar kecantikan, Widisari saat ditemui di ruang kerjanya W Double You, Jalan Sriwijaya 38C, Rabu (7/5). Perempuan bernama lengkap RA Dwi Rahayu Widisari Djojodiningrat ini
menerima penghargaan dari International Human Resources Development Program (IHRDP) di Twin Plaza Hotel, Jakarta, barubaru ini. Widisari dianugerahi “Kartini Award 2014” dan penghargaan “Wanita Berbusana Rapi & Serasi 2014” bersama 19 wanita berprestasi dari berbagai kota dan latar belakang. Penghargaan tersebut diberikan kepada perempuan yang berkontribusi dalam pembangunan. Terutama di bidang pendidikan, budaya, sosial dan pemberdayaan perempuan pada bidangnya masing-masing dengan karya nyata kepada masyarakat. Masa Sulit Widisari juga bersanding dengan Prof Dr Yohana Susana Yembesi Dip Apling MA, yang merupakan guru besar perempuan pertama di Universitas Cendrawasih, Jayapura sejak 50 tahun terakhir. Dia mengungkapkan, melalui masa sulit ketika perempuan dianggap tidak bisa sejajar dengan pria dan terbentur dengan tradisi.
Adapun penerima penghargaan di antaranya Marliza Usman (Aceh), Reny Hiola Yasin (Gorontalo), Yufinia Mote (Papua), Murniati Dakhi (Nias), Nelly Pinangkaan (Manado), Minarny Theh (Medan), Eine Kodongan (Minahasa), Yulida Warni (Sampit), Siti Nurmawan (Medan), Kartini Tewal (Manado), Metty Abigael Wabiser (Papua), Annie Sariowan (Minahasa), ENdang Siregar (Medan), Atik SUlistyowati (Samarinda), Deetje Tukali (Manado), Hasnidar (Riau) dan Christiany Eugenia Paruntu (Minahasa). Menurut Chairman dan Founder IHRDP, Gene Vinsent, penghargaan ditetapkan atas peran dan kontribusinya terhadap masyarakat luas. Para penerima juga dapat menjadi teladan, baik lingkungan yang dipimpin, dalam keluarga dan masyarakat. “Sehingga mewujudkan visi dan misi mengembangkan sumber daya manusia yang mandiri, khususnya dalam pemberdayaan kaum perempuan,” katanya. (K16-91)
SM/Garna Raditya
❒ Rendezvous, Jagalan
Adu Gengsi dan Kreativitas di Fade Off !
40: DJ Andi Zyber (21.00) ❒ New Side Pocket, Peterongan: 7 Souls Dancers (22.00) ❒ X-Pool Lounge, Kelud Raya: Billiard, DJ Nay (22.00) ❒ Wonderia: “Tembang Kenangan” Wisma Nada Band (19.00) ❒ X-Point, Tanah Mas: DJ Victor Aje Gile (22.00) ❒ Vegas Lounge: Tyas & Kiky, DJ Iwan (22.00) ❒ Blue Moon, Singosari Raya 10: DJ Queto (22.00) ❒ Sonar Cafe, Gajah Raya 128: Duo Yayan & Lia (21.00) (D18-91
SM/Dok
KREASI KOPI : Aneka kreasi kopi dari para peserta ’’Coffee Creation and Flair Competition’’di Kampoeng Semarang Jalan Raya Kaligawe dinilai oleh para juri dari PHRI, baru-baru ini.(91)
MUDA penuh kreasi serta menghasilkan uang dengan tetesan keringat tanpa belas kasihan orang terdekat, impian bagi setiap anak muda. Pencapain itu yang nanti membawa kebanggan baik bagi diri sendiri maupun orang tua serta keluarga. Bukan menjadi rahasia lagi, impian itulah yang ingin diraih oleh beberapa anak muda yang berkumpul dalam satu atap dalam acara bertajuk Fade Off! yang digelar di Parlour Cafe, Tembalang, baru-baru ini. Memacu Minat Dalam ajang besutan Go Ahead People Semarang tersebut, mereka saling berjibaku mengasah kratifitas untuk menghasilkan sebuah maha karya indah yang bisa dinikmati serta dapat menggugah hasrat anak muda lain untuk ikut berkarya. “Semua kami suguhkan di sini dari fashion, visual art, photography hingga musik performen,” ungkap Mirza Firadus, Project Leader acara tersebut.
Menurut dia, fokus dari gelaran tersebut untuk menggali serta memacu minat bakat anak muda khususnya di Kota Lunpia ini untuk meluapkan segala hal ke arah positif. “Dalam artian, berkarya dengan kemapuan yang ada tanpa keraguan sebelum mencoba,” ujarnya. Adapun, lanjut dia, lewat jalur tersebut dia berharap agar talenta lokal, dalam hal ini denim brand di Semarang makin dikenal dan diapresiasi oleh banyak kalangan. “Semuanya akan bisa dirasakan hasilnya kalau mau mencoba,” jelasnya. Pria yang dikenal jago membetot bass gitar itu menambahkan, semoga kedepannya Go Ahead People Semarang bisa terus menghadirkan kegiatan anak muda yang kreatif dan penuh dengan inovatif. Acara yang dimulai Dimulai dengan talk show dan workshop dari beberapa brand lokal. Di antaranya, Popre De Bout,
yang memberikan penjelasan mengenai apa itu denim. Lalu, memperlihatkan mereka memperbaiki celana dengan kualitas pre-
mium. Selain itu Jolly Roger serta Twigs juga turut memamerkan koleksi terbaik mereka.(Erry Budi Prasetyo-91)
SM/Erry Budi Prasetyo
PADATI VENUE : Ratusan pengunjung padati ruangan Parlour Cafe, Tembalang menikmati suguhan para talenta lokal di ajang Fade Off ! besutan Go Ahead People Semarang, baru-baru ini. (91)