@Jangantulalit Jangantulalit
Wawancara : Harry K. Nugraha :
Komputer Tidak Mati Tetapi Berevolusi
Berita Operator :
Mega-XL Proteksi Diri Sederhana, Mudah dan Ekonomis XL Berikan Kemudahan Komunikasi Jamaah Haji
Tren Market :
Henpon Kelas menengah Prosesor Octa Core
Assesories : Skully AR-1 Helm Pintar Untuk pengendara Motor
Gadged :
Scanner CanonScan LiDE 220 Berteknologi Cloud
Tips :
Tips Membuat Pasword Untuk Banyak Akun
Layar Henpon Edisi 34
September 2014
Yang Bikin Kinclong
Yuk Berkaraoke melalui henpon
2 September 2014
Dari Redaksi
Smartphone Canggih terus bermunculan,
Teknologi terus berkembang
P
ada bulan September ini, setidaknya ada 3 smartphone hebat yang meluncur kepasaran, diantaranya adalah iPhone 6 yang kini punya layar yang lebih lega, kemudian Xiaomi, henpon yang meraih sukses besar di negara asalnya Cina, kemudian mencoba peruntungan di Indonesia, yang kemudian disambut hangat, hingga pada saat pre order melalui salah satu toko online Xiaomi Redmi S1 kurang dalam 12 menit pertama dipasarkan di Indonesia tersebut ludes terpesan. Satu lagi adalah BlackBerry pun tak kalah set turut menggelontorkan produk barunya bernama BlackBerry Passport. Saat ini kita sedang menanti hadirnya Samsung Galaxy Note 4 yang katanya begitu memiliki fitur dan kinerja yang luar biasa. Emang gak ada habisnya kalau kita mengikuti perkembangan Teknologi smartphone saat ini, namun, kami dari Majalah digital Jangantulalit dengan setia memberikan info-info terbaru dan terkini agar para pembaca setia sekalian tak tertinggal berita. Pada edisi ini, ada beberapa artikel yang menarik untuk di simak oleh pembaca sekalian antara lain produk review, overview yang semoga bisa menjadi referensi jika anda ingin memiliki henpon baru dan akan mengganti henpon lama anda. Kami turunkan juga artikel di rubrik tips, bagaimana caranya Membuat Password untuk Banyak Akun. Dan gampang diingat, karena faktanya kalau terlalu banyak memiliki password yang saat ini hampir setiap aplikasi selalu disyaratkan ada password, akan menimbulkan kesulitan saat mengingat. Demikian halnya saat ini tren uang digital sudah terasa, kami turunkan juga artikel bagaimana menggunakan uang digital yang dimiliki oleh Indosat melalui dompetku, disitu kami kupas tuntas berbagai mana melakukan cek saldo, belanja di Alfamart, isi uang pulsa, dan membeli vocer PLN. Sangat simple dan mudah kalau kita lakukan. Untuk di rubrik Aplikasi, kami menurunkan sebuah artikel yang sangat bermanfaat yakni bagaimana sebuah aplikasi bisa menghemat Kuota Internet. Seperti apa aplikasi tersebut silahkan Anda simak sendiri dan mencoba sendiri. Juga kita bisa memnggunakan aplikasi BaBe yakni Baca Berita untuk update pengetahuan kita, kini aplikasi ini sudah berkembang pesat dibanding sebelumnya. Akhirnya kami pun menyadari tak ada gading yang tak retak, tentunya masukkan dan kritikan selalu kami terima dengan lapang dada demi perbaikan secara terus menerus. Oh iya tak terasa bulan Oktober 2014 ini kami akan memasuki tahun ke 3 hadir untuk anda, semoga kami selalu bisa memberikan yang terbaik buat pembaca sekalian.
Salam Hangat
[email protected]
Pemimpin Umum/Pemimpin Redaksi: Kushindarto | Pemimpin Perusahaan: Agus Setiawan Basuni | Redaksi: Kushindarto (
[email protected]), Budi Santoso, Bambang Wisanggeni | Kontributor : Qonita | Layout : Piddie | Penerbit/Publisher: PT. Jalamaya Media Swara | Account: PT Jalamaya Media Swara No. Rek 627.013.5259 Bank BCA Cabang Tebet Barat 2 | Alamat Redaksi: Jl. Tebet Utara III D No. 11, Jakarta 12820 | Telepon: (021) 831.0769 (021) 4000 7330 | Email:
[email protected]
3
Daftar Isi
September 2014
Preview
Apple iPhone 6
5 6
BlackBerry Passport LG L Fino Huawei Honor 4 Play
7 Review
• Samsung Galaxy K Zoom • Xiaomi Redmi 1S • Lenovo S860
34 39 42 44 49 56 58 60 70 72
75 Gadget
overview
17 21 25 29
SpeedUp FunTab Lenovo S850 Smartfren G2 Querty Sony Xperia T3
Fokus Trend Market Aksesories Wawancara Operator Game Tips Lensa Henpon Layanan VAS Aplikasi
5 September 2014
Preview
Apple iPhone 6 Layar Lebih Lega Fitur Makin Prima Penulis : Qonita
A
pple akhirnya merilis seri yang sangat dinanti-nantikan oleh para fans-nya yakni iPhone 6. Henpon baru ini memiliki desain ala iPod Touch namun mengusung layar yang lebih besar yakni 4,7 inci. Lantas selain dari sektor fisik yang sedikit berubah bagaimana spesifikasi yang disuguhkan oleh seri terbaru besutan Apple ini? Pada layar 4,7 incinya, sang vendor menyisipkan resolusi 750x1344 piksel yang memang tak lazim. Resolusi ini menghasilkan kerapatan piksel sebesar 326 ppi yang tentu saja cukup tajam dan fokus di sektor tampilan. Soal sistem operasi, produk ini mengandalkan iOS 8 yang merupakan versi terbaru dan lebih sempurna dibanding seri sebelumnya. Untuk dapur pacunya, Apple iPhone 6 ini dibekali dengan prosesor Apple A8 yang menyuguhkan kemampuan CPU lebih tinggi 25 persen serta kemampuan GPU lebih tinggi 50 persen dari prosesor sebelumnya alias A7. Jadi, kamu akan
BlackBerry Passport Keluaran Terakhir Fitur Makin Mutakhir Penulis : Qonita
B
lackberry masih terus mencoba peruntungan di pasar henpon. Bahkan, salah satu seri terbaru yang jadi andalannya BlackBerry Passport mulai beredar dan bakal menyambangi para fans dalam waktu dekat. Seri yang bakal didukung beragam fitur mumpuni ini kemungkinan mulai dipasarkan dengan banderol 599 dolar AS atau sekitar 6,8 juta rupiah tanpa kontrak. BlackBerry Passport dipastikan tersedia di beberapa kota seperti London, Toronto, Dubai. Lebih jauh dalam waktu dua minggu setelah peluncuran, seri ini pun bakal masuk ke beberapa negara lain di Asia. BlackBerry Passport cukup
menikmati performa yang lebih stabil dan minim lag pada seri henpon terbaru ini. Pada bagian belakang henpon, kamu akan menemukan kamera iSight beresolusi 8 MP yang sudah mendapat sentuhan lebih dengan aperture f/2.2, autofocus, dual-LED (dual tone) flash, 1.5µm pixel size, geo-tagging, touch focus, facesmile detection, image stabilization, panorama up to 43 MP, serta HDR. Kamera utama ini juga mampu merekam video beresolusi 1080p@60fps dan 720p@240fps. Buat para penggemar selfie, sektor depan ditanami kamera 1,2 MP yang juga dapat merekam video beresolusi 720p. Bagaimana dengan konektifitas? Tenang saja, iPhone 6 menyertakan Wi-Fi 802.11ac dengan dukungan jaringan LTE dan NFC. iPhone 6 bakal dibanderol 199 dolar AS untuk versi 16GB dan 299 dolar AS untuk versi 64GB serta 399 dolar AS untuk versi 128GB dengan kontrak 2 tahun.
mendapat sorotan karena bentuk dan namanya yang terbilang nyeleneh. Berbentuk kotak dengan sisipan keypad QWERTY fisik yang cenderung berbeda dengan desain BlackBerry umumnya. BlackBerry Passport sejauh ini ditengarai sudah mendukung layar sentuh 4,5 inci yang didukung resolusi 1,440x1,440 piksel. Tentu sangat menjanjikan karena gambarnya bakal terlihat tajam dan detil. Soal sistem operasi, BlackBerry OS 10.3 bakal menjadi andalan untuk bersaing dengan Android dan iPhone. Di bagian dapur pacu, kamu akan menemukan prosesor Qualcomm Snapdragon 800 SoC dengan CPU quad-core 2,2 GHz, RAM 3GB. Dengan spesifikasi tersebut, dijamin henpon bakal ngacir tanpa lag. Sementara memori internal yang disediakan berkapasitas 32GB. Selebihnya, kamu akan menemukan kamera 13MP dengan LED flash dan kamera depan 2 MP. Untuk baterai, BlackBerry Passport sudah disuntik kapasitas 3450 mAh.
6 September 2014
Preview
LG L Fino
Smartphone Premium Harga Minimum Penulis : Qonita
L
G terus memperkaya seri Android barunya di pasar tanah air. Kali ini vendor asal Korea Selatan ini merilis henpon pintar bertajuk LG L Fino. Agak berbeda dari keluarga LG L Series sebelumnya, seri ini mengandalkan desain khas dengan tampilan premium. Selain itu, didukung dengan tombol rear-key yang serupa dengan LG G3. Hmm menarik juga. Bicara tentang sistem operasi, LG L Fino ternyata sudah menyematkan OS Android 4.4.2 KitKat yang tentu saja paling segar dan memang banyak diharapkan calon pembeli. OS ini dipadukan dengan antarmuka LG UX yang membuat pengalaman pengguna jadi semakin menarik. Kamu akan menemukan layar seukuran 4,5 inci pada LG L Fino ini. Namun, resolusi yang disuguhkan tak terlalu besar, hal ini bisa dimaklumi mengingat seri ini membidik pasar entry level. Lihat saja, LG L Fino hanya mengandalkan resolusi WVGA (480x800 piksel).
Huawei Honor 4 Play
Tampil Parlente Sudah Support LTE Penulis : Qonita
A
dalah Huawei salah satu vendor henpon asal Tiongkok yang tergolong rajin menelurkan produk baru. Belum lama ini, Huawei sudah secara resmi mengumumkan kehadiran Honor 4 Play salah satu seri yang dibanderol dengan harga murah meriah namun mendukung beberapa fitur canggih yang biasa ditemukan di perangkat kelas atas. Huawei Honor 4 Play yang dipasarkan sekitar Rp 1,5 jutaan ini sudah mengusung sistem operasi Android 4.4 KitKat. Tentu saja memuaskan jika bicara rentang harga yang dipatoknya. Seperti biasa, UI khas Huawei menjadi andalannya, buat kamu yang belum terbiasa bakal segera familiar. Seri ini sudah mengandalkan bentang layar 5 inci dengan resolusi 1280x720 piksel bersinergi dengan panel alias layar IPS LCD. Kerapatan piksel yang disuguhkan henpon ini mencapai 294 ppi.
Sementara untuk dapur pacu, LG L Fino membenamkan prosesor quad core 1,2 GHz yang disandingkan dengan RAM 1GB. Tak terlalu mengecewakan karena seri ini memang bukanlah produk untuk kalangan atas. Untuk ruang penyimpanan ditanamkan memori internal sebesar 4GB. Untuk urusan fotografi, LG L Fino sudah membenamkan kamera belakang atau kamera utama dengan resolusi 8 megapiksel. Dan buat yang doyan selfie, kamera berkekuatan VGA disisipkan di bagian depan. Baterai yang menunjang henpon ini memiliki kapasitas 1900 mAh. Internet kecepatan tinggi sudah menjadi standar henpon pintar masa kini, nah LG L Fino mendukung jaringan 3G HSPA+ 21 Mbps. Bicara performa, henpon ini sudah ditopang dengan prosesor quad-core 64-bit berkecepatan 1,2GHz dari Qualcomm Snapdragon 410 yang bekerjasama dengan RAM sebesar 1GB serta pengolah grafis Adreno 306. Bagaimana dengan ruang penyimpanan data? Tenang saja memori internal henpon ini ternyata cukup besar karena Honor 4 Play sudah menyertakan kapasitas sebesar 8GB. Bahkan jika masih dirasa kurang, sang vendor sudah menyertakan slot microSD yang bisa disisipi kartu memori hingga 32GB. Untuk sektor kamera, Honor 4 Play mengadopsi kamera depan untuk selfie dengan kekuatan 2 megapiksel. Sementara di bagian belakang tersimpan kamera utama yang memiliki resolusi 8 MP dang ditunjang dengan fitur autofokus serta LED flash. Baterai berkekuatan 2000 mAh menjadi andalan untuk mencukupi kebutuhan daya. Hebatnya lagi, seri yang ditunjang fasilitas dual SIM card ini juga sudah mendukung jaringan LTE.
7 September 2014
Review
Samsung Galaxy K Zoom
Smartphone Kamera Berkemampuan Luar Biasa Penulis : Qonita
I
Foto : Samsung
ndustri henpon terus berkembang ke arah lebih mutakhir. Samsung kini mengarahkan henpon pintarnya ke fungsi yang lebih lengkap yakni dengan menghadirkan Samsung Galaxy K Zoom. Perkawinan fitur henpon pintar dengan kemampuan kamera dahsyat menjadikannya salah satu produk alternatif yang langka di pasaran.
Desain Samsung Galaxy K Zoom memiliki desain lebih ramping dari Samsung Galaxy S5. Ada sebuah kelebihan yang dimiliki, henpon ini dibebani lensa zooming optikal sebagai senjata utama. Meski dibebani fasilitas kamera profesional, namun Samsung Galax K Zoom memiliki ukuran efisien sehingga tetap bisa masuk ke saku dengan nyaman.
8 September 2014
Review
Kamera memang jadi andalan utama henpon ini
Fitur Di area display, Samsung Galaxy K Zoom menyuguhkan layar dengan lega 4,8 inci. Ditunjang dengan sensor layar berteknologi Super AMOLED khas Samsung didukung 16 juta warna. Untuk resolusi termasuk standar di kelasnya yakni 720x1280 piksel atau memiliki kerapatan piksel 306 ppi. Soal daya tahan layar, henpon kamera ini sudah dilapisi anti gores Corning Gorilla Glass 3. Untuk sistem operasi, Samsung Galaxy K Zoom sudah mendapatkan versi terkini yakni Android KitKat 4.4.2. OS mutakhir ini yang dikombinasi dengan TouchWiz UI ini pun sudah dijejali dengan beberapa fitur khusus kamera seperti Camera studio, Widgets hingga Easy Mode. Temasuk fitur khusus My Magazine yang dikembangkan oleh Flipboard sebagai layanan bagi pengguna Samsung. Untuk spesifikasi dapur pacu, Samsung Galaxy K Zoom cukup powerful. Kombinasi unik dua CPU dalam satu chipset membuat henpon ini jadi berbeda. Yups, Samsung Galaxy K Zoom membenamkan chipset Exynos 5260, dan dua buah CPU dual core 1.7 GHz cortex A15 dan Quad Core 1.3 GHz Cortex A7. Ditunjang dengan RAM 2GB dan pengolah grafis ARM Mali T624. Kamera memang jadi andalan utama henpon ini. Lihat saja kombinasi kamera utama resolusi 20.7 megapiksel (5248 x 3936 piksel), 10 x zoom optikal (24240 mm), optical image stablization, Xenon dan LED flash. Galaxy K Zoom juga memiliki dua speaker untuk merekam video dan lensa zoom 24-140 mm bisa melakukan perbesaran hingga 10 kali secara optikal. Memori internalnya 8GB. Sementara konektifitas cukup lengkap mulai dari protokol Bluetooth, WiFi, NFC, USB dan sebagainya. Menariknya, kabel micro USB yang ada di ponsel ini juga dapat berfungsi sebagai port MHL untuk menampilkan layar ke media yang lebih besar, semisal TV, dan juga USB on the go, untuk akses langsung dari flash disk atau hard disk eksternal.
9 September 2014
Review
bermain game berat bisa ditangani Samsung Galaxy K Zoom
Spesifikasi Jaringan
: Quadband GSM(850/900/1800/1900), Quadband UMTS (850/900/1900/2100), LTE (800/850/ 900/1800/2100/2600), GPRS, EDGE, HSDPA, HSUPA
Dimensi
: 137.5 x 70.8 x 16.6 mm
Berat
: 200 gram
Layar
: Super AMOLED kapasitif 4,8 inci, 16 juta warna, resolusi 720 x 1280 piksel, (~306 ppi pixel density), Corning Gorilla Glass 3
OS
: Android Kit Kat 4.4.2,
Prosesor : Exynos 5260, 2 CPU: dual core 1.7 GHz cortex A15 & Quad Core 1.3 GHz XCortex A7, GPU: ARM Mali T624, RAM: 2 GB, Kamera
: 20.7 megapiksel (5248 x 3936 piksel), 10 x zoom optikal (24-240 mm), optical image stablization, Xenon dan LED flash
Memori
: 8 GB (50 % system, 50 % storage) tersisa untuk user 2 GB
Fitur
: WiFi 802.11 a/b/g/n, dual band, Wi-fi Direct, Wi-fi hotspot, Bluetooth v4.0, A2DP, LE, NFC, USB: MicroUSB v2.0 (MHL 1.3), USB on the go, Pro Suggest, Galley, Studio, Pro Suggest Market, Video, Touchwiz, my magazine, Camera studio, Widgets, Easy Mode
Batere
: Li ion 2430 mAh
Kinerja Banyak mode kamera yang ditawarkan oleh K Zoom. Mulai dari auto, Pro Suggest, beauty face, program (manual), panorama dan sebagainya. Termasuk virtual Tour, yang memungkinkan Anda memotret sebuah lorong misalnya agar terangkum dalam sebuah foto. Untuk selfie ada kamera depan dengan besaran 2 megapixel. Kualias kamera henpon sangat menjanjikan. Bisa jadi senjata andalan untuk memotret dan merekam video 30 dan 60 fps dalam 1080p. Selain itu dari sisi smartphone, spesifikasi dan fitur yang disuguhkan pun tak kalah hebat. Aktifitas multitasking untuk menjalankan banyak aplikasi sekaligus atau bermain game berat bisa ditangani Samsung Galaxy K Zoom.
10 September 2014
Review
Xiaomi Redmi 1S
Harga Ramah Spesifikasi Mewah
Penulis : Qonita
Foto : Xiaomi
Desain
X
iaomi merupakan salah satu merek henpon yang semakin populer di Cina. Bahkan mulai menyerbu pasar global termasuk Indonesia. Lihat saja, Xiaomi Redmi 1S yang sudah mulai menuai respon bagus dari masyarakat. Sehebat apa sih henpon yang katanya murah tapi dibekali spesifikasi dan fitur mewah ini?
Xiaomi Redmi 1S terbuat dari material casing plastik dan lapisan kaca solid di bagian depan. Henpon ini memiliki bentuk efisien, kesat dan tak licin, sehingga cukup nyaman digenggam. Bahkan jika melihat sekilas kamu bisa saja menerka kalau harganya di kisaran dua jutaan rupiah. Padahal, Xiaomi Redmi 1S adalah seri entry level dengan harga sekitar Rp 1,5 jutaan.
11 September 2014
Review
Kamera Redmi 1S pun memiliki resolusi besar yakni 8 megapiksel
Fitur Xiaomi Redmi 1S mengandalkan layar utama seluas 4,7 inci. Termasuk lega dibanding layar henpon entry level rata-rata yang ada di pasaran. Kualitas resolusi yang disuguhkan pun cukup baik yakni 720 x 1280 piksel atau sudah menunjang kerapatan piksel 312 ppi yang bisa menampilkan gambar fokus, tajam dengan reproduksi warna baik. Layar sentuh ini juga sudah dilapisi pelindung anti gores Gorilla Glass. Xiaomi Redmi 1S mengandalkan sistem operasi Android 4.3 (Jelly Bean). Meski begitu ada kabar jika henpon ini bakal bisa update ke KitKat. Agak berbeda dengan interface Android standar, Xiaomi menyematkan launcher MIUI v 5.0 untuk mendongkrak pengalaman pengguna dan performanya. Jika diperhatikan sekilas tampilan pada iOS pada iPhone agak menginspirasi MIUI. Meski murah meriah, ternyata Xiaomi berani menyematkan chipset berkualitas pada Redmi 1S. Henpon ini sudah disuntik dengan prosesor quad core Qualcomm Snapdragon 400 MSM8228 berclockspeed 1.6 GHz. Lantas didukung dengan RAM 1GB dan pengolah grafis Adreno 305. Tak salah jika, Xiaomi mampu berakselerasi cepat tanpa lag saat dipakai melakukan aktifitas standar seperti membuka aplikasi, memutar video ataupun musik. Soal penyimpanan data, Redmi 1S dibekali dengan kapasitas memori sebesar 8GB. Untuk ukuran henpon sekelasnya, penawaran ini tentu saja cukup menarik mengingat para pesaingnya rata-rata baru mengusung memori 4GB. Bahkan, sang vendor melengkapinya dengan slot micro SD jika ingin menambah besaran memori. Kamera Redmi 1S pun memiliki resolusi besar yakni 8 megapiksel. Ditunjang dengan beragam fitur menawan seperti BSI, dari Focus Mode, Face detection, ISO control, White balance presets, Exposure, High Dynamic Range mode (HDR), Scenes hingga Effect. Lebih dari itu henpon ini bisa dipakai merekam video kualitas full HD 1080p.
12 September 2014
Review
Tertanam juga aplikasi Security untuk meningkatkan performa henpon
Spesifikasi Jaringan
: Dual SIM, Quadband GSM(850/900/1800/1900), Dual Band HSDPA, GPRS, EDGE, 3G, HSDPA
Dimensi
: 37 x 69 x 9,9 mm
Berat
: 158 gram
Layar
: IPS Retina Display capacitive touchscreen 4.7 inci, 16M colors; 720 x 1280 piksel (~312 ppi pixel density), Corning Gorilla Glass 2
OS
: Android OS v4.3 (Jelly Bean), MIUI v 5.0
Prosesor : Qualcomm Snapdragon 400 MSM8228, Quad-core 1.6 GHz Cortex A7; GPU Adreno 305; Kamera
: 8 MP, 3264 x 2448 piksel, autofocus, LED flash, effect, BSI, flash,HDR, Geo tagging, Face detection; Kamera Sekunder: 1.6 MP; Video: 1080p@30fps
Memori
: Internal Storage: 8GB, eksternal: microSD, up to 32 GB
Fitur
: Torch, WPS Office, Mi Talk, Mi Cloud, Lite Mode, Swift Key Pro, Security apps, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v4.0 with A2DP, microUSB v2.0, USB On-the-go,GPS, Browser: HTML5, Adobe Flash
Batere
: Li-ion 2050 mAh
Kinerja Redmi 1S juga sudah dibekali dengan slot dual SIM card. Sementara untuk internetan dukungan jaringan 3G membuatnya bisa browsing dengan kecepatan memuaskan. Xiaomi juga sudah memiliki beberapa aplikasi menarik seperti WPS Office, termasuk semua aplikasi Google mulai dari Gmail, Play Store dan Maps. Untuk aktifitas, Redmi 1S juga memiliki fitur senter, Lite Mode (menu praktis), Swift Key Pro yang memiliki perbedaan fitur dan fasilitas dari keypad Android standar. Redmi 1S juga ditunjang MiCloud sebagai penyimpanan cloud. Tertanam juga aplikasi Security untuk meningkatkan performa henpon. Soal baterai, Pengelolaan power pada MIUI cukup baik sehingga membuat kapasitas 2050 mAh terasa efisien dan cukup tahan lama.
13 September 2014
Review
Lenovo S860
Fitur Prima Baterai Bertenaga Penulis : Qonita
T
Foto : Lenovo
ak mau setengah-setengah mencebur ke dalam persaingan perangkat mobile Android, Lenovo kembali merilis henpon baru bernama Lenovo S860. Henpon ini menawarkan kelebihan spesial berupa baterai berkapasitas super besar yakni 4000 mAh. Bahkan henpon ini memiliki kemampuan mengisi daya perangkat lain alias menjadi power bank.
Desain Lenovo S860 adalah salah satu henpon pintar yang masuk kelas phablet. Seri ini termasuk bongsor, selain layar lebar 5,3 inci bodinya pun cukup berat (sekitar 190 gram) dan tidak seramping para rivalnya. Bodinya yang solid mengandalkan konsep unibodi dengan sentuhan aluminium. Lantaran cover tak bisa dibuka maka slot microSIM dan card GSM disisipkan di samping kiri bodi.
14 September 2014
Review
Support kamera 8 MP serta lampu flash LED
Fitur Dengan layar lega seluas 5,3 inci, Lenovo S860 ditunjang resolusi HD yakni 720x1280 piksel. Gambar yang tertampil di layar cukup tajam dan jernih dengan kerapatan piksel 277 ppi. Panel yang digunakan adalah IPS LCD (In-Plane-Switching) yang dikembangkan oleh LG. Sensor sentuhnya cukup responsif terhadap jari, begitu pula dengan tombol navigasinya. Bicara sistem operasi, henpon ini masih mengadopsi OS Android Jelly Bean 4.2.2. Memang tak terlalu mutakhir namun Lenovo ternyata sudah menyediakan tiga paket update (0,99GB, 462MB dan 301MB) dalam henpon termasuk OS Android 4.4 KitKat. Hmm, boleh juga, karena banyak calon pembeli yang mulai mempertimbangkan OS Android terbaru ini dibenamkan dalam daftar henpon buruannya. Ini dia keunggulan Lenovo S860 yakni sektor baterai. Dengan kapasitas 4000 mAh tentu saja suplai daya yang disediakannya sangat menjanjikan. Suguhan baterai ini tak jauh berbeda dengan saudaranya Lenovo P780. Untuk sekali pengecasan, baterai ini mampu bertahan hingga 1,5 hari pemakaian untuk penggunaan normal. Untuk dapur pacu, Lenovo S860 mengandalkan chipset quad-core MT6582 berkecepatan 1,3GHz yang didukung dengan RAM 2GB. Otomatis kinerjanya bisa diandalkan untuk berbagai aktifitas seperti bermain game, menjalankan beragam alikasi hingga aksi multitasking. Di area tampilan, sang vendor sudah menyertakan GPU Mali-400MP2 sebagai pengolah grafis. Lebih dari itu, Lenovo S860 sudah dibenami dengan memori internal sebesar 16GB. Cukup besar meski memori yang bisa dimanfaatkan hanya 12GB. Tapi fasilitas penyimpanan ini tak didukung dengan keberadaan slot microSD. Support kamera 8 MP serta lampu flash LED dan autofokus membuat hasil foto henpon ini cukup memuaskan. Berbagai fitur seperti Mode adegan (scene), jepretan makro, PIP, Panorama, Wajah cantik (beautification), serta BraketEV tersedia. Di bagian depan, sang vendor menyematkan kamera1,6MP. Kamer Lenovo S860 bisa merekam video kualitas full HD 1080p.
15 September 2014
Review
Menariknya, Lenovo S80 ternyata juga bisa dipakai mengisi daya perangkat lain ala power bank
Spesifikasi Jaringan
: Dual SIM: Quadband GSM(850/900/1800/1900), Dual Band HSDPA, GPRS, EDGE, 3G, HSDPA
Dimensi
: 149,5 x 77 x 10,3 mm
Berat
: 190 gram
Layar
: IPS 5,3 inci, HD 720x1280 piksel (277ppi), multitouch
OS
: Android 4.2.2 Jelly Bean update Android 4.4 KitKat
Prosesor : Quad-core 1,3GHz Cortex-A7 (MediaTek MT6582), RAM 2GB, GPU Mali-400MP2
Kinerja Lenovo S860 sudah didukung dengan beragam aplikasi bawaan seperti SHAREit (memudahkan berbagi data dengan ponsel lain), SYNCit (back-up kontak dan pesan) serta Security, untuk melindungi henpon dari serangan virus, pencuri, spam. Terbenam pula beragam fitur tak kalah penting seperti senter dan kompas. Soal hiburan, pemutar musik, video player hingga radio FM ditunjang kualitas audio mengagumkan. Termasuk dual slot SIM card. Menariknya, Lenovo S80 ternyata juga bisa dipakai mengisi daya perangkat lain ala power bank. Kamu tinggal menancapkan menggunakan kabel USB On The Go (USB OTG) yang turut disertakan dalam paket penjualan. Jadi, selain bisa membaca flash disk, slot ini bisa dipakai mengecas perangkat lain. Luar biasa!
Kamera
: Kamera belakang 8 MP+flash LED, kamera depan 1,6 MP
Memori
: Internal Storage: 16GB
Fitur
: Torch, Security apps, Wi-Fi 802.11 b/g/n, USB OTG, SHAREit, SYNCit, Security, Aplikasi Berkendara, WiFi 802.11b/g, WiFi hot-spot, Bluetooth v3.0 (A2DP), microUSB v2.0, GPS, Browser: HTML5, Adobe Flash
Batere
:
Li-ion 4000 mAh
17 September 2014
Overview
SpeedUp Pad Fun
Tablet Pinter Berkemampuan Komputer Penulis: Budi
Foto : Kushindarto
S
peedUp berkolaburasi dengan Intel Corporation untuk menghadirkan tablet pinter dan kuat dengan nama SpeedUp Pad Fun. Tablet ini memiliki kinerja mumpuni dan juga berjalan dengan kecepatan maksimal di sistem operasi berkat teknologi prosesor PC. Tablet berkekuatan setara PC ini cukup nyaman digunakan untuk berbagai kegiatan mobile seperti berinternet, memutar video dan memainkan sejumlah game. Berikut ulasan lengkap tablet Speedup PadFun.
18 September 2014
Overview
hadir dalam tiga warna pilihan yakni gold, silver dan gray.
DESAIN Perangkat ini tampil seperti umumnya sebuah tablet, sederhana dengan bentuk persegi panjang berlayar cukup besar tetapi masih bisa dipegang dengan satu tangan. Tablet ini tampil cukup tipis dan tidak terlalu berat sehingga tidak menghabisnya banyak ruang dan merepotkan penggunanya ketika membawanya kemana pun. SpeedUp Pad Fun merupakan tablet berkekuatan Intel hadir dengan dimensi ukuran 190 x 108 x 9.8 mm dengan berat 291gr. Tablet ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung seperti tombol power, jack audio, port microUSB, port charger dan tombol volume di bagian atas perangkat. Untuk kanan dan kiri perangkat tidak diletakkan fasilitas apa pun. Sedangkan di bagian belakang tablet diletakkan kamera utama berkekuatan 2 MP, slot microSD dan speaker. Sementara di bagian depan terdapat kamera depan beresolusi 0.3MP dan layar Capacitive touch panel TFT berukuran 7 inci, 1024 x 600 piksel serta tombol sentuh. Dengan desain sederhana dan tidak terlalu berat, tablet ini terasa nyaman ketika digenggam dan cukup elegan dibawa kemana pun. Perangkat yang hadir dengan balutan aluminium di casing bagian belakang, hadir dalam tiga warna pilihan yakni gold, silver dan gray. Tablet ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang cukup lengkap.
19 September 2014
Overview
Fitur Setelah cukup sukses hadirkan tablet tertipis, kali ini SpeedUp tampilkan perangkat berkekuatan Personal Computer (PC) atau desktop dengan didukung oleh prosesor Intel Atom. Berkat dukungan prosesor Intel, perangkat ini bisa menjalankan berbagai fitur multimedia dan permainan. Tablet bersistem operasi Android 4.4 KitKat ini walau tidak dibekali oleh kartu sim tetap bisa berinternet ria, karena dilengkapi oleh fitur koneksivitas untuk jaringan WiFi. Sehingga tidak ada alasan untuk berselancar di dunia maya dan bersosial media selama terkoneksi dengan jaringan wifi. Pad Fun juga dilengkapi dengan fitur multimedia yakni dual kamera. Walau hanya berkekuatan 2MP, lensa kamera ini masih cukup baik digunakan untuk mengambil gambar atau foto. Sementara, untuk menikmati video atau film berkat tertanamnya prosesor berkekuatan PC, tablet ini cukup baik menampilkan jalannya video. Demikian juga jika digunakan untuk bermain game, apalagi didukung oleh layar display cukup baik. Untuk memberikan kenyamanan para penggunanya, SpeedUp membekali berbagai aplikasi dan games sesuai segmen perangkat ini seperti Infinite Sky, Zico, Amazing Cupid, Buku Cerita Anak dan Domikado Apps. Selain itu, langsung tersedia aplikasi BBM sehingga para pengguna tidak perlu lagi repot untuk mengunduhnya. Tertanam pula fitur untuk dongle setting sebagai pendukung aktivitas nirkabel dan koneksivitas.
walau tidak dibekali oleh kartu sim tetap bisa berinternet ria
20 September 2014
Overview
Kinerja Tablet SpeedUp Pad Fun yang didukung prosesor Intel Atom CloverTrail+22520 Dual Core berkekuatan 1,2 GHz, dengan empat thread (teknologi Intel Hyper-Threading) dan RAM 2GB LDDDR2 membuat perangkat ini mampu menampilkan kinerja yang cukup baik yakni 2x performa CPU dengan performa grafis dual-core. Apalagi didukung oleh media penyimpanan berkapasitas cukup besar yakni 8GB, bahkan bisa ditambahkan dengan menggunakan microSD up to 32GB. Dengan menggunakan sumber energi baterai berkapasitas 3000 mAh menjadikan pengguna tablet ini cukup nyaman menggunakannya untuk mendukung berbagai aktivitas mobile seperti mendukung pekerjaan, menikmati hiburan dan berselancar internet. Memang sangat disayangnya, perangkat ini tidak memberikan fasilitas kartu sim komunikasi, sehingga tablet ini tidak bisa untuk melakukan komunikasi voice. Sementara untuk komunikasi dengan berbagai aplikasi messenger para penggunanya hanya bisa mengandalkan jaringan WiFi atau modem. Tablet yang berjalan di sistem operasi Android 4.4 KitKat dan dilengkapi berbagai fasilitas yang cukup mumpuni sehingga mampu berjalan dengan kekuatan PC, dijual dengan harga cukup terjangkau yakni sekitar satu jutaan saja. SpeedUp Pad Fun ini cukup layak untuk dijadikan alternatif pilihan, jika menginginkan sebuah tablet berperforma tinggi untuk multi-tasking mumpuni dengan harga terjangkau.
Spesifikasi Jaringan
: -
Dimensi
: 190 x 108 x 9.8 mm
Berat
: 291 gram
Layar
: TFT LCD 7 inci 1024 x 600 piksel , Capacitive touch panel
OS
: Android 4.4 KitKat
Prosesor : Intel Atom CloverTrail+22520 Dual Core 1,2 GHz, four threads atom RAM 2 GB LDDDR2 Kamera
: Dual camera 2.0MP (Rear) dan 0.3MP (Front)
Memori
: Internal 8GB + MicroSD up to 32GB
Fitur
: G-Sensor, WiFi, bluetooth, Accelerometer, microUSB, USB connector, USB, Jack audio 3.5 mm
Batere
: 3000 mAh
21 September 2014
Overview
Lenovo S850
Tampil Cantik Performa Apik Penulis: Bambang
Foto : Kushindarto
L
enovo, pertegas komitmennya untuk meluncurkan henpon platform Android stylish untuk pasar Indonesia. Komitmen ini diwujudkan dengan diperkenalkannya henpon terbaru Lenovo seri S S850 yang menyasar segmen menengah. Lenovo S850 ini tidak hanya menyasar para kawula muda yang ingin tampil gaya tetapi juga ingin membidik pengguna yang gemar fotografi dan selfie. Dengan mengusung konsep stylish berdesain eksterior terbuat dari material kaca dengan warna-warna yang cantik.
22 September 2014
Overview
kamera dengan yang dilengkapi LED Flash berada di sisi belakang
DESAIN Tampil dengan desain stylish dan ramping, Lenovo S850 memiliki dimensi 141 x 71 x 8.2 mm dengan berat 140gr. Bodi terbalut material kaca, menimbulkan kesan stylish dan penuh gaya serta cukup ringan dan nyaman saat digenggam. S850 menawarkan tiga pilihan warna yang menggoda yaitu pink, putih dan biru. Untuk tombol, Lenovo meletakkan tombol volume dan tombol power On/Off di sisi kanan henpon. Di sisi kiri ditemukan lubang speaker dan slot Micro SIM Card. Penempatan lubang speaker ini cukup menarik, biasanya kita menjumpai di sisi belakang atau depan henpon. Untuk membuka slot Micro SIM Card, Anda harus mencolokkan SIM Card Ejector di lubang yang tersedia. Fasilitas lain di henpon ini seperti terdapat port earphone dan MicroUSB di sisi atas, kamera dengan yang dilengkapi LED Flash berada di sisi belakang. Di bagian depan atas, terdapat speaker, kamera, sensor proximity, sedangkan tiga tombol kapasitif yaitu menu, back dan shortcut terletak di sisi depan bagian bawah.
23 September 2014
Overview
Lenovo memahami benar apa yang biasa dilakukan oleh anak muda Fitur Lenovo memberikan kenyamanan dengan meletakkan layar berbentang 5 inci dan mengadopsi teknologi IPS resolusi HD berkepadatan piksel 294ppi dan mendukung penggunaan 5 point multitouch. Pengguna yang gemar fotografi dan selfie, Lenovo membenamkan fitur kamera utama berkekuatan 13MP, dengan resolusi 4128 x 3096 piksel dan dilengkapi lampu flash di bawah lensa kamera untuk mendukung pencahayaan. Kamera ini juga sudah mendukung teknologi autofocus, geo tagging, touch focus dan face detection. Fitur kamera ini mampu hasilkan kualitas foto cukup memuaskan, gambar terlihat terang dan tajam dan warna terlihat natural. Ketika kami mencoba dengan pembesaran sampai 4x, hasil foto tidak terlihat pecah. Untuk melakukan pemotretan pada kondisi minim cahaya, lampu flash mampu meminimalisir kondisi gelap. Selain untuk pemotretan, fitur ini juga bisa digunakan untuk merekam video dengan resolusi hingga 1280 x 720 piksel dan hasilnya tidak mengecewakan. Sementara itu, bagi pengguna yang ingin ber-selfie ria, henpon ini siap melayaninya. Kamera depan S850 memiliki resolusi 5MP. Untuk membantu hasilkan kualitas foto yang cukup tajam dan terang dalam kondisi agak gelap, Anda bisa gunakan atau aktifkan fitur Smart Lightning yang sudah ditanamkan Lenovo. Fitur menarik lain yang melengkapi S850 seperti aplikasi Lenovo DOit apps untuk membantu pengguna dalam berbagi data, melakukan sinkronisasi, melindungi, dan mengelola informasi berharga dalam henpon. Ada 3 pilihan yang ditanamkan di aplikasi DOit yaitu SHAREit, untuk berbagi informasi antar perangkat; SYNCit, untuk melakukan back up dan memulihkan kontak, pesan SMS, dan catatan panggilan; SECUREit
untuk mempercepat kerja perangkat dan melindunginya dari virus dan malware. Lenovo memahami benar apa yang biasa dilakukan oleh anak muda. Selain memberi fasilitas kamera berkekuatan besar untuk dokumentasi, video dan selfie, Lenovo juga langsung menanamkan aplikasi sosial media seperti Facebook, Twitter dan Skype, serta Google+ sebagai aplikasi bawaan Google. Anda jenuh dan butuh hiburan? Henpon Lenovo S850 memiliki aplikasi yang siap menghibur seperti FM Radio dan Games. Anda bisa mendengarkan musik sambil bermain game Green Farm 3 atau Wonder Zoo. Cukup lengkap bukan?
24 September 2014
Overview
Kinerja Lenovo S850 memiliki dapur pacu cukup oke, Lenovo membenamkan prosesor QuadCore 1.3GHz Cortex A7 MediaTek MT6582 dengan RAM 1GB. Sementara untuk urusan grafis, henpon ini dilayani kartu chip pengolah grafis Mali 400MP2. Dengan spesifikasi seperti itu, diyakini sanggup memanjakan penggunanya untuk menjalankan multitasking yang nyaman dan mampu memainkan game berspek tinggi. Henpon berharga di bawah tiga jutaan ini berjalan di sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean dan ditenagai oleh baterai LiPo berkapasitas 2000mAh siap mendukung berbagai aktivitas penggunanya. Kenyamanan akan semakin terasa ketika Lenovo memberikan kapasitas memori sebesar 16GB. Walau ada yang patut disayangkan ketika henpon ini tidak memberi opsi penambahan kapasitas menggunakan SDCard.
Spesifikasi Jaringan
: GSM 900 / 1800 / 1900, GSM 850 / 1800 / 1900, HSDPA 900 / 2100, HSDPA 850 / 1900
Dimensi
: 141 x 71 x 8.2 mm
Berat
: 140gr
Layar
: IPS 5inci, HD, 1280 x 720piksel, 294ppi, 5 point multitouch
OS
: Android 4.2 JellyBean
Prosesor : QuadCore 1.3GHz Cortex A7 MediaTek MT6582 Kamera
: Belakang 13MP, Autofocus, LED Flash; Depan: 5MP, Smart Lightning Feature
Memori
: 16GB, RAM: 1GB
Fitur
: WiFi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v3.0, MicroUSB v2.0, Facebook, Twitter, Skype, FM Radio, Games, Dual MicroSIM Card
Batere
: Li-Po 2000mAh
26 September 2014
Overview
Smartfren G2 Touch Qwerty
H Ngetik Tetap Nyaman Penulis: Budi
Foto : Kushindarto
T
eknologi sentuhan masih menjadi andalan para produsen untuk hadirkan henpon ke pasar. Jika menyentuhnya, maka Anda akan diberikan kemudahan dan kenyamanan. Namun ternyata, tidak semua konsumen nyaman hanya dengan sentuhan, masih banyak konsumen yang ingin menekan di tombol-tombol huruf dan angka timbul. Untuk memenuhi kebutuhan itu, Smartfren hadirkan henpon G2 Touch Qwerty. G2 Qwerty selain melayani sentuhan jari-jemari, juga bisa menerima tekanan jari-jemari melalui papan ketik atau keyboard fisik. Jadi para pengguna henpon ini bisa memilih apakah mau menyentuh atau menekan untuk menulikan sesuatu di layar. Untuk memberi gambaran seperti apa desain dan performa henpon dengan dua papan ketik ini, berikut ulasannya.
27 September 2014
Overview
DESAIN Smartfren G2 Touch Qwerty tampil dengan bentuk cukup panjang. Henpon ini tampil dengan layar sentuh berukuran 3,5 inci dan di bagian bawah diletakkan papan ketik permanen atau keyboard qwerty. G2 Qwerty memberikan pilihan aksesibilitas kepada penggunanya, bisa dengan bersentuhan atau ingin memberikan tekanan. Henpon terlihat cukup elegan dan terasa nyaman ketika digenggam dilengkapi berbagai fasilitas untuk melayani penggunannya. Di sisi atas henpon hanya diletakkan jack audio 3,5 mm, untuk di sisi kanan ditanamkan tombol volume dan power sedangkan sisi sebaliknya hanya terlihat port microUSB untuk pengisian ulang baterai. Sedangkan di bagian depan henpon, selain terlihat layar berukuran 3,5 inci dan keyboard permanen, juga terdapat depan resolusi 1,3MPix serta tiga tombol sentuh home, back dan shortcut. Sementara di bagian belakang tertanam kamera utama berkekuatan 5MPix yang dilengkapi LED Flash, dual mode sim card (EVDO dan GSM), slot MicroSD, speaker dan baterai. Henpon elegan yang mengusung dimensi ukuran 133 x 65 x 10.25 mm masuk pasaran dengan tiga pilihan warna yakni putih hitam dan merah.
di bagian bawah diletakkan papan ketik permanen atau keyboard qwerty
28 September 2014
Overview
Fitur Para pengguna diberikan pilihan aksesibilitas dalam mengoperasikan henpon, bagi mereka yang ingin menggunakannya untuk chatting melalui media sosial bisa menggunakan keyboard qwerty untuk menghindari kesalahan ketik. Sedangkan untuk kegiatan lain seperti berselancar di dunia maya bisa menggunakan fitur layar sentuh. Henpin bersistem operasi Android 4.4 KitKat ini dilengkapi fitur-fitur mumpuni untuk mendukung kinerja seperti prosesor Cortex A7 Snapdragon Dual Core 1.2GHz dan kartu grafis atau GPU Adreno 302 dengan RAM 512MB serta memiliki kapasitas penyimpanan internal sebesar 4GB dan bisa ditambah menggunakan slot microSD up to 32GB. Untuk fitur multimedia, henpon ini menyediakan dual lensa kamera berkekuatan 5MP dengan auto focus ber-LED Flash di bagian belakang dan 1,3MP di bagian depan. Lensa kamera ini siap melayani penggunanya untuk mendokumentasikan berbagai peristiwa yang terjadi dalam bentuk gambar atau video. Ketika ingin menikmati tayangan video, henpon yang didukung kartu grafis cukup baik mampu menampilkan gambar cukup baik dengan keluaran suara cukup oke berkat system audio snapdragon Audio+. Untuk menelusuri dunia maya dan koneksi data, henpon ini dilengkapi dengan fitur koneksivitas boleh dibilang lengkap seperti tersedianya jaringan CDMA EVDO Rev. A (3,5G) dan GSM, koneksi WiFi, WiFi Hotspot dengan 5 pengguna, dan Bluetooth. Fitur-fitur ini senantiasa siap melayani penggunannya dimana pun dan kapan pun.
henpon ini menyediakan dual lensa kamera berkekuatan 5MP dengan auto focus ber-LED
29 September 2014
Overview
Kinerja G2 Qwerty yang didukung fasilitas teknologi cukup baik mampu menghadirkan pengalaman yang menarik bagi pengguna perangkat mobile. Henpon ini bisa digunakan untuk mendukung berbagai kegiatan mobile seperti berinternet, bersosial media, bermain game dan menikmati video serta berfotografi ria. Kinerja fitur kamera henpon ini mampu menghasilkan gambar cukup baik karena didukung kekuatan yang cukup yakni 5MP dan tersedia berbagai fitur dan mode yang bisa dipilih agar hasil gambar tampil cantik. Jika digunakan untuk berselancar internet, henpon memberikan kenyamanan cukup baik. Begitu juga ketika digunakan untuk memainkan berbagai game. Kelancaran kinerja henpon selain di dukung teknologi terbaik juga dilayani oleh energy baterai berkapasitas 1500 mAh. Henpon yang dijual dengan harga cukup terjangkau yakni sekitar satu jutaan, bisa menjadi pilihan alternatif Anda. G2 Qwerty tampil cukup elegan dengan desain menarik serta memiliki pilihan warna menarik.
Spesifikasi Jaringan
: CDMA Rev A dan GSM; Sim Card : Dual Mode – Dual On Active EDVO + GSM
Dimensi
: 133 x 65 x 10.25 mm
Berat
: -
Layar
: LCD 3.5 inci Touch screen with convenience qwerty keyboard Capacitive Screen with 5 finger touch point
OS
: Android 4.4 KitKat
Prosesor : Snapdragon Dual Core 1.2 GHz Cortex A7 RAM 512MB Kamera
: Dual camera 5MPix (AF) LED Flash dan 1,3MPix
Memori
: Internal 4GB + MicroSD up to 32GB
Fitur
: snapdragon audio+, snapdragon quick, GPS, WiFi, WiFi Hotspot up to 5 user, bluetooth, accelerometer, proximity, ambience and magnetic field sensor, jack audio 3,5 mm, FM Radio, micro SDHC
Batere
: 1500 mAh
30 September 2014
Overview
Sony Xperia T3
Kinerja Cakap Fiturnya pun Lengkap Penulis: Bambang
Foto : Kushindarto
S
ony ingin menguasai pasar kelas menengah ke atas dengan memperkenalkan henpon pintar terbarunya yang diberi title Xperia T3. Henpon berdesain unibody yang mengkombinasikan material plastik dan karet. Untuk memikat hati konsumennya Sony menempatkan berbagai teknologi terbarunya. Seperti apa wujud dan performa Xperia T3 berikut ulasannya.
31 September 2014
Overview
DESAIN Xperia T3 hadir mengusung desain unibody berbentuk persegi panjang dengan sudut siku. Henpon ini memiliki dimensi ukuran 150.7 x 77 x 7 mm, berbobot 148 gram. Walau hadir dengan material plastik, T3 terlihat cukup elegan berkat adanya balutan karet di bagian belakangnya. Adanya karet ini membuat penggunanya merasa nyaman saat menggenggam dan tidak tidak licin. Kecantikkan tampilan henpon ini semakin lengkap dengan terlihatnya lis berbahan aluminium di sekeliling bodi. Secara desain henpon ini tampil elegan dan cukup mewah selayaknya keluarga Xperia. Jika diperhatikan di bagian depan, Sony menempatkan layar berukuran 5.3 inci, LED notifikasi, sensor cahaya dan proximity, serta kamera sekunder. Sementara di bagian belakang tertanam kamera utama, LED flash, mic, NFC, dan speaker. Untuk sekeliling henpon, di sisi kiri terdapat slot micro SIM dan slot kartu memori microSD dalam satu kompartemen, tombol power, tombol volume, dan tombol shutter kamera. Untuk sisi kanan hanya terdapat port microUSB untuk pengisian ulang baterai dan transfer data. Fasilitas lain seperti port headset 3.5mm menghiasi sisi atas dan lubang mic, dan pengait strap di sisi bawah.
di bagian belakang tertanam kamera utama, LED flash, mic, NFC, dan speaker
32 September 2014
Overview
Fitur T3 menanamkan teknologi layar IPS dengan resolusi HD 720p membuat tampilan gambar cukup tajam dengan tingkat kerapatan piksel 277 ppi. Untuk menyempurnakan gambar Sony juga membenamkan teknologi Mobile BRAVIA 2 dan engine X-Reality. Hasilnya tampilan dilayar bertambah jernih dan terang walau para pengguna berada di bawah pancaran sinar matahari langsung. Untuk fitur fotografi, Xperia T3 memiliki kamera berkekuatan 8MP autofokus dengan dilengkapi sensor Exmor RS. Fitur ini menghasilkan kualitas foto cukup baik, gambar terlihat terang dengan warna natural. Jika kamu melakukan pengambilan gambar dalam kondisi minim cahaya, henpon ini telah menyediakan LED flash. Penggunaan fitur kamera cukup nyaman dan mudah menggunakannya karena Sony memberikan fasilitas tombol shutter kamera di sisi henpon. Selain itu, fitur ini dilengkapi dengan berbagai efek yang dapat digunakan guna mempercantik hasil foto. Selain bisa dipakai untuk pemotretan, henpon ini dapat melakukan perekaman video hingga resolusi Full HD 30fps. Sekali lagi untuk menyamankan penggunanya, Sony memberikan fitur SteadyShot yang berguna mengurangi goncangan saat merekam peristiwa. Fitur kamera T3 dapat melakukan dua pengambilan gambar sekaligus, ketika kamu sedang melakukan proses perekaman, kamu juga bisa melakukan pemotretan. Selain menyediakan kamera utama di bagian belakang henpon, T3 juga memiliki kamera kedua di bagian depan dengan resolusi sebesar 1MP. T3 juga menanamkan fitur multimedia lain untuk hiburan seperti menyediakan aplikasi Walkman yang menjadi ciri tersendiri untuk henpon Sony. Aplikasi ini terkenal akan kemampuannya dalam memainkan konten audio. Sayangnya, suara yang apik akan sedikit terdengar pelan saat henpon ditaruh di atas meja atau permukaan lain, karena Sony meletakan speaker di bagian belakang. Aplikasi walkman didukung pula dengan beragam pengaturan demi memaksimalkan
Fitur kamera T3 dapat melakukan dua pengambilan gambar sekaligus
keluaran suara. Jika kamu menggunakan headset, kualitas suara yang kaluar terdengar bagus dan jernih. Bukan hanya lagu-lagu yang ada di memori yang bisa didengarkan, kamu juga dapat memutar radio FM sebagai hiburan alternatif jika kamu bosan mendengarkan lagu. Headset yang juga berfungsi sebagai antena, wajib tertancap jika ingin mendengarkan stasiun radio favorit. Henpon ini juga mendukung berbagai produktivitas kerja penggunanya, Sony memberikan aplikasi OfficeSuite yang dapat digunakan untuk membuat ataupun mengedit laporan atau bisnis. Bagi kamu yang memiliki kegemaran menggambar tersedia fitur Sketsa. Xperia T3 merupakan henpon berfasilitas lengkap dan mampu kerkoneksi dengan berbagai layanan telekomunikasi seperti slot kartu sim operator GSM, WiFi dan Bluetooth, membuat henpon ini dengan nyaman berselancar di dunia maya, berbagi data dan gambar kapan pun dan dimana pun.
33 September 2014
Overview
Kinerja Henpon ini memiliki performa cukup baik dan bisa digunakan untuk berbagai kegiatan mobile seperti membantu kegiatan bisnis, mengontrol email masuk dan keluar, berinternet dan hiburan. Xperia T3 yang didukung spesifikasi mumpuni seperti prosesor QuadCore berkecepatan 1.4 GHz Cortex-A7 Qualcomm MSM8928-2 Snapdragon 400 dan pengolah grafis Adreno 305 dengan RAM berkapasitas 1GB, siap digunakan secara multitasking. Jika digunakan untuk bermain game atau pun memutar video, para pengguna akan merasa nyaman dan cukup puas. Jadi perangkat ini dapat diandalkan. Untuk kapasitas penyimpanan, jangan khawatir Xperia T3 memiliki kapasitas memori internal cukup besar yakni 8GB, dan masih bisa diperbesar jika menggunakan MicroSD. Perangkat yang berjalan di sistem operasi Android 4.4.2 KitKat diperkuat dengan baterai Li-Ion berkapasitas 2500mAh. Energi yang disediakan henpon ini siap mendukung kegiatan mobile penggunanya.
Spesifikasi Jaringan
: GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 900 / 2100, LTE 800 / 900 / 1800 / 2100 / 2600
Dimensi
: 150.7 x 77 x 7 mm
Berat
: 148 gram
Layar
: IPS LCD HD 5.3 inci, 16 juta warna (720 x 1280 piksel)
OS
: Android 4.4.2 Kitkat
Prosesor : Quad-core 1.4 GHz Cortex-A7 Qualcomm MSM8928-2 Snapdragon 400 Kamera
: Belakang 8 MP autofocus, LED flash, Depan: 1MP
Memori
: RAM : 1GB | GPU : Adreno 305 | Internal 8 GB
Fitur
: WiFi, Bluetooth, A-GPS GLONASS, microUSB, microSD hingga 32GB, dan NFC.
Batere
: Lithium Ion 2500 mAh
35 34 September 2014
Fokus
Kecanggihan Sebuah Layar Henpon
Penulis : Budi Santoso
S
emakin canggih sebuah perangkat mobile seperti henpon dan tablet juga ditentukan oleh kecanggihan jenis layar yang ditanamkan. Kecanggihan layar menjadi satu alasan para konsumen membeli sebuah henpon sehingga jenis layar menjadi bagian terpenting di sebuah henpon selain spesifikasi dan fitur. Semakin luasnya penggunaan layar sentuh, kualitas tampilan menjadi penting karena menentukan kenyamanan pengguna dalam memakainya. Ada beberapa jenis teknologi layar ditanamkan misalnya IPS, AMOLED dan TFT serta Retina Display. Para vendor menggunakan teknologi layar berbeda karena berbagai alasan dan tentunya disesuaikan dengan henpon yang akan diluncurkan. Teknologi layar di sebuah henpon menjadi bagian yang bisa menarik minat pembeli. Jenis layar henpon yang beredar dipasar secara umum dibedakan dalam dua jenis layar yaitu LCD dan AMOLED. Kedua jenis layar ini mampu menghasilkan tampilan dengan kualitas tinggi, variasi kualitasnya tergantung produk dan merk, walaupun menggunakan jenis layar yang sama. Dalam membandingkan layar henpon, ada tiga aspek utama yang perlu diperhatikan yakni teknologi dasar yang digunakan, resolusi, dan teknologi yang digunakan untuk sudut pandang. Layar Teknologi LCD (Liquid Crystal Display) memiliki layar datar, bentuk ramping, ringan, tidak membutuhkan tempat dan hemat listrik. Saat listrik dialirkan pada elektroda ini lapisan kristal cair ini akan menentukan apakah akan melewatkan atau tidak. Inilah yang membentuk gambar yang tampil pada layar. Agar bisa digunakan pada malam hari atau gelap LCD diberikan sumber cahaya sendiri (backlight), sehingga memungkinkan untuk dilihat.
Sementara itu, teknologi layar AMOLED (Active Matrix Organic Light Emitting Diode) merupakan jenis layar yang menggunakan teknologi OLED (Organic Light Emitting Diode). OLED merupakan sebuah benda padat yang memiliki film yang sangat tipis mengandung molekul organik dan mampu menghasilkan cahaya apabila mendapat aliran listrik. Untuk resolusi layar henpon cukup banyak istilah yang digunakan misalnya VGA, QVGA, SXGA, HD, Full HD dan lain-lain. VGA (Video Graphic Array) memiliki resolusi 640x480 piksel, QVGA (Quarter VGA) beresolusi 320x240 piksel, SXGA (Super Extended Graphics Array) mengusung resolusi 1280x1024 piksel. Selain itu, aspek layar yang sangat erat hubungannya dengan resolusi adalah rasio ppi (pixel per inci) terkait ukuran dan resolusi layar. Rasio ppi berbanding lurus dengan resolusi dan berbanding terbalik dengan ukuran layar. Artinya layar sebuah henpon bisa menampilkan gambar dengan baik tanpa resolusi tinggi karena ukurannya kecil. Tapi, jika ukurannya besar harus memiliki resolusi yang tinggi untuk menampilkan gambar yang baik.
36 September 2014
Fokus
Berbagai Tipe Layar untuk kenyamanan Tampillan Penulis : Budi Santoso
H
enpon merupakan salah satu perangkat mobile yang didukung oleh beberapa teknologi, seperti software, aplikasi dan hardware. Salah satu teknologi yang mendukung sebuah henpon saat ini adalah layar. Yang memiliki peran sebagai monitor dari segala softwere yang dimiliki oleh sebuah henpon. Ternyata ada beragam jenis layar yang bisa disematkan di sebuah henpon. Ada layar TFT, IPS dan AMOLED. Layar Teknologi TFT (Thin Film Transistor) Layar TFT merupakan jenis layar yang menggunakan teknologi LCD. Layar henpon jenis ini mampu memberikan resolusi yang cukup baik dan mampu menampilkan gambar dengan berjuta warna. Jenis layar ini tergolong mahal dan mengonsumsi daya besar. Jenis teknologi layar ini disebut Active-Matrix Color Display. TFT menempatkan transistor di setiap piksel layar yang mampu dinyalakan dan dimatikan secara individual. Kelebihan jenis layar ini memiliki tampilan layar yang tergolong tajam dan jenih serta mampu menerima respon sentuhan yang sangat cepat. Sayangnya jenis layar ini memiliki kelemahan yakni mengonsumsi baterai yang cukup besar.
37 September 2014
Fokus Layar Teknologi AMOLED
Teknologi layar IPS (In-plane switching) IPS (In-plane switching) merupakan salah satu teknologi LCD TFT untuk meningkatkan kualitas reproduksi warna dan viewing angle yang lebih luas. Sehingga saat dilihat dari sudut pandang yang ekstrim pengguna masih dapat melihat layar dengan baik. Teknologi IPS dibuat untuk mengatasi keterbatasan LCD biasa atau layar TFTLCD. Masalah umum yang terjadi di layar TFT-LCD adalah waktu respon lambat dan respon sentuhan terdegradasi serta sudut pandang terbatas. Pengembangan jenis layar menjadi IPS membuat layar mempunyai waktu respon lebih baik dibandingkan LCD biasa, reproduksi warna lebih baik, memenuhi jangkauan sudut pandang, biaya produksinya lebih terjangkau. Namun, layar ini membutuhkan backlight yang kuat, artinya sebuah backlight merupakan bentuk pencahayaan yang digunakan, karena LCD tidak menghasilkan cahaya sendiri sehingga membutuhkan penerangan untuk menghasilkan gambar yang jelas. Jenis layar ini membutuhkan sumber energi baterai yang cukup besar. Teknologi layar IPS menawarkan kualitas gambar yang bagus terutama untuk kegiatan fotografi, karena menawarkan warna sangat baik, sehingga gambar yang ditampilkan di layar lebih alami. Akurasi warnanya tetap dapat dipertahankan secara baik sekali pun memandangnya dari sudut pandang berbeda. Namun sayangnya, teknologi ini membutuhkan konsumsi daya yang cukup besar dan kecerahannya tidak tampil maksimal. Layar IPS memanfaatkan pengaturan RGB dalam pengaturan sub piksel, dan untuk setiap sub piksel terdapat tiga sub piksel yang mewakili warna merah, hijau dan biru muda. Pemanfaatan ini terbukti membuat layar ini mampu menghasilkan gambar yang lebih tajam dan sangat detail. Henpon atau tablet yang menggunakan teknologi layar IPS seperti iPhone, Nexus, LG, dan BlackBerry
Layar AMOLED (Active Matrix Organic Light Emitting Diode) merupakan jenis layar yang menggunakan teknologi OLED (Organic Light Emitting Diode) atau lapisan polimer organik tipis yang menyala ketika dialiri listrik. OLED merupakan sebuah benda padat yang memiliki film yang sangat tipis mengandung molekul organik dan mampu menghasilkan cahaya apabila mendapat aliran listrik. AMOLED memungkinkan sebuah henpon menjadi lebih ramping, pada dasarnya karena tidak memerlukan backlight apapun dibandingkan dengan IPS mitranya yang besar. Melalui teknologi OLED, ketajaman layar tergolong tinggi dengan konsumsi daya tergolong rendah atau kecil. AMOLED sebagai wujud transformasi dari OLED mampu mengubah setiap piksel secara langsung dan sangat efisien. Layar AMOLED memiliki kecerahan yang sangat tinggi, karena teknologi ini memiliki pengaturan warna RGB, sehingga membuat hasil video dan foto tampak stabil. AMOLED juga mampu menghemat daya hingga 40 persen dan masih terlihat jernih, walau pun
digunakan di bawah sinar matahari langsung. Henpon yang menggunakan teknologi layar AMOLED dipastikan memiliki harga yang cukup tinggi, karena teknologi layar ini merupakan jenis layar baru dengan menggunakan teknologi baru. Henpon menggunakan layar AMOLED akan memberikan sudut pandang yang lebih baik dan kontras. Faktor utama yang benar-benar menguntungkan AMOLED adalah konsumsi daya yang dibutuhkannya lebih sedikit (sehingga hemat baterai) dibandingkan dengan teknologi IPS atau LCD biasa. Layar AMOLED mempunyai bentuk yang lebih ramping dan tidak memerlukan Backlight serta hemat penggunaan baterai. Sayangnya untuk menghadirkan layar ini membutuhkan biaya yang cukup mahal dan biasanya sulit dilihat di bawah pancaran cahaya matahari langsung. Beberapa perangkat-perangkat populer yang menggunakan layar AMOLED: Samsung Galaxy S series, Nokia Lumia 900, and HTC One S.
37 38
Fokus
September 2014
Berbagai Brand Henpon yang Berlayar Kinclong Penulis : Budi Santoso
Jenis-jenis layar yang digunakan di henpon di pasaran ada tiga macam yaitu TFT, IPS dan AMOLED. Beberapa vendor menanamkan sebuah teknologi layar di produknya dengan harapan memenuhi kebutuhan para penggunanya. Berikut ini beberapa henpon dengan berbagai teknologi layar berkualitas bagus.
Teknologi TFT Smartfren Andromax G
Henpon Smartfren Andromax G tampil dengan desain non unibody berdimensi 125 x 64,4 x 9,9 mm menjadi henpon cukup ergonomis, dengan lekuk sudut yang nyaman. Henpon ini menanamkan layar teknologi TFT LCD Capacitive berukuran 4 inci yang mempunyai kedalaman 16 juta warna dan resolusi 800 x 480 piksel. Teknologi layar TFT menampilkan kualitas layar terbilang cukup baik dengan kepadatan mencapai 240 dpi. Andromax G ini meletakkan sumber energi baterai lithium ion berkapasitas 1.500 mAh.
Sony Xperia Z Ultra
Henpon premium yang menggunakan teknologi layar TFT adalah Sony Xperia Z Ultra. Henpon ini mengusung layar berukuran 6,4 inci full HD dengan fitur X-Reality, sehingga mampu menawarkan kejelasan gambar dan teks secara jernih. Sony menggunakan layar Kapasitif TFT multitouch dengan resolusi 1080 x 1920 piksel dengan kedalamaan 16 juta warna. Perangkat ini memiliki lapisan ganda yang terbukti anti gores, tahan air dan debu. Henpon ini menanamkan baterai Li-Ion berkapasitas 3050 mAh.
39 September 2014
Fokus
Layar Teknologi IPS LG G3
Asus Zenfone 5
LG G3 menanamkan layar yang jauh lebih jernih dan canggih di kelasnya. Henpon ini mengusung teknologi IPS dengan ukuran 5,5 inci bereolusi 2.560 x 1.440 piksel dan menghasilkan kerapatan layar sebesar 538 ppi. Layarnya diklaim lebih efisien, dengan pengaturan refresh rate yang cerdas. Menggunakan resolusi super tinggi membuat LG juga menanamkan berbagai spesifikasi yang mumpuni baik dari segi prosesor, kartu grafis dan lainnya. Untuk baterai LG G3 menanamkan kapasitas 3000 mAh.
Asus berhasil menarik minat konsumen selain bentuknya yang seksi, solid dan mewah, juga menggunakan prosesor Intel. Henpon berlayar 5 inci ini terlahir dari kelas premium dan membawa teknologi layar IPS dengan dukungan resolusi sebesar 720 x 1280 piksel. Henpon ini menampilkan gambar terlihat lebih jernih dan tajam. Apalagi dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 3 sehingga memiliki daya tahan lebih apik terhadap goresan. Henpon ini menanamkan kapasitas baterai Li-Po 2110 mAh.
Layar Teknologi AMOLED Samsung Galaxy S5
BlackBerry Z30
Samsung secara konsisten menanamkan layar AMOLED ke keluarga Galaxy termasuk Samsung Galaxy S5. Henpon ini mengusung teknologi layar AMOLED dengan kedalaman 16 juta warna, beresolusi 1080 x 1920 piksel. Layar AMOLED ini mampu menampilkan gambar atau video terlihat jernih dan alami, apalagi didukung resolusi dan kerapatan yang sangat baik. Untuk mendukung performa henpon, Samsung menanamkan baterai Li-Ion berkapasitas 2800 mAh.
BlackBerry memanjakan para penggunanya dengan mengusung layar sentuh berteknologi AMOLED dengan ukuran besar yakni 5 inci. Layar AMOLED dengan resolusi 1.280 x 720 piksel berkerapatan 295 piksel per inci mampu menampilkan kedalaman hingga 16 juta warna. Fasilitas layar ini memberikan pengalaman dan kenyamanan untuk para penggunanya. Henpon ini memiliki daya baterai sebesar 2.880 mAh atau mampu bertahan hingga 25 jam.
40 September 2014
Tren Market
Henpon Kelas menengah dengan Prosesor Octa Core Penulis : Budi Santoso
H
enpon Octa Core sudah membanjir dipasaran. Para produsen seperti Lenovo, HTC, Huawei, Evercoss, IMO, dan V-Gen telah meluncurkan produk guna menarik hati para konsumen. Saat ini, perangkat henpon masuk era octa core yang memiliki kemampuan mumpuni. Untuk henpon berspesifikasi tinggi seperti octa core, seharusnya dijual dengan harga yang cukup mahal, tetapi kenyataannya cukup banyak vendor yang menjualnya dengan harga terjangkau. Dengan spesifikasi mumpuni seharusnya masuk kategori premium tetapi kenyataannya henpon ini hadir untuk pasar kelas menengah. Untuk bisa menarik menarik minat dan hati para konsumen, para vendor menawarkan berbagai keunggulan seperti memiliki desain cantik dan elegan dengan
material terbaik, ber-OS terbaik, layar besar resolusi tinggi, RAM besar, media penyimpanan besar dan kamera besar serta keunggulan-keunggulan lainnya. Secara umum, henpon octa core yang ada di pasar hingga saat ini menggunakan prosesor buatan MediaTek Alasan penggunaan prosesor buatan MediaTek adalah untuk menekan biaya produksi tanpa perlu mengorbankan kualitas, sehingga harga jual produk menjadi lebih terjangkau. Henpon handal berspesifikasi tinggi dengan harga terjangkau, bukan lagi hanya mimpi tetapi sudah hadir di pasar. Para konsumen hanya tinggal memilih sesuai kemampuan dan kebutuhan, berikut beberapa henpon octa core yang ada di pasar.
Lenovo S939 Henpon Lenovo yang menggunakan prosesor Octa Core adalah Lenovo S939. Henpon berspesifikasi mumpuni seperti dapur pacu Octa Core Chipset MTK6592 berkekuatan 1.7GHz dengan RAM 1GB dan kartu grafis Mali-450MP dijual dengan harga terjangkau. Lenovo S939 berlayar teknologi IPS berukuran cukup besar yakni 6 inci dengan resolusi resolusi HD 720 x 1280 piksel mengusung platform Android v4.2 Jelly Bean. Layar ini mampu menampilkan gambar cukup jernih. Lenovo juga meletakkan berbagai fasilitas di henpon ini, misalnya untuk kegiatan dokumentasi, siap didukung fitur kamera beresolusi 8 MP dan 1.6 MP, ruang penyimpanan internal sebesar 8GB dan bisa ditambah melalui slot MicroSD hingga 64 GB, Bluetooth, Wifi, dan USB 2.0. Selain itu, terdapat dual sim card untuk berkomunikasi dan berinternetan. Henpon berdimensi ukuran 161.5 × 83.5 × 8.65 mm dan memiliki sumber energi baterai Li-ion 3000mAh bisa menjadi perangkat untuk menikmati berbagai hiburan yang mengasyikan, selain bisa menikmati film berkualitas Full HD, bisa juga untuk bermain game HD.
41 September 2014
Tren Market
HTC Desire 616 HTC memberi kejutan dengan hadirkan henpon Octa Core. Henpon ini diharapkan mampu memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi penggunanya. HTC menanamkan spesifikasi dan fitur yang tinggi di Desire 616. Desire 616 menjadi henpon pertama HTC yang berprosesor octa core buatan Mediatek yakni MT 6592 dengan kekuatan 1.4 GHz dan RAM 1GB. Untuk mendukung kinerja grafis ditanamkan pula GPU Mali-450 MP. Untuk fitur, HTC menanamkan berbagai fitur teratas yang dimilikinya seperti BoomSound speakers. Dengan dimensi berukuran 142 x 71,9 x 9,2 mm dan berat 150 gram, menjadikan kesan ramping dan terlihat premium. Walau pun bermaterial plastik, henpon bersudut tumpul ini cukup nyaman ketika digenggam. Henpon dengan layar sebesar 5 inci, 720 x 1280 piksel berkerapatan 294 ppi menanamkan fasilitas cukup lengkap seperti umumnya sebuah henpon pintar. Untuk fitur kamera, HTC menyematkan kamera depan dengan kemampuan 2MP. Sedangkan kamera utama yang ditempatkan di belakang berkemampuan 8MP dengan resolusi 3264 x 2448 piksel dengan LED flashlight. Untuk kenyamanan para pengguna menyimpan berbagai data, HTC meletakkan slot Micro SD hingga 32GB, hal ini untuk mendukung ruang penyimpanan internal yang hanya sebesar 8GB.Perangkat layar sentuh berbasis operasi Android Jelly Bean menempatkan sumber energi baterai Li-Pro 2000 mAh yang bisa dilepas. Henpon yang berjalan di jaringan GSM menempatkan dua slot untuk kartu telekomunikasi yang berbeda ukuran kartunya. Satu slot untuk kartu standart dan lainnya untuk kartu micro.
Evercoss Elevate Y2 Evercoss berupaya mengambil hati konsumen kelas menengah melalui henpon octa core dengan meluncurkan Evercoss Elevate Y2. Mengusung slogan “So fast, so affordable”. Henpon ini diharapkan menjadi selling point, karena memiliki kecepatan dan akselerasi yang baik ketika menjalankan berbagai games dan aplikasi berat. Y2 hadir memberikan kesempatan kepada konsumen Indonesia untuk menikmati teknologi terbaru secara luas dengan harga terjangkau jika dibandingkan perangkat sekelasnya. Henpon yang memiliki kemampuan multi-tasking, kinerja lebih cepat dan lebih mulus menanamkan prosesor Octa Core MediaTek berkecepatan 1,7GHz dengan RAM 1GB. Selain itu, henpon ini didukung teknologi ClearMotion untuk mengkonversi video 24/30 fps hingga 60fps sehingga pemutaran video menjadi lebih halus. Evercoss Elevate Y2 menyediakan memori internal sebesar 16 GB dan bisa ditambah dengan slot microSD hingga 32 GB. Besarnya kapasitas penyimpanan membuat penggunanya leluasa melakukan pemotretan atau merekam video lewat kamera belakang yang memiliki kekuatan 13 MP auto focus dan dilengkapi flash LED, bahkan kamera depan nya mempunyai resolusi 5 MP. Layarnya berteknologi In Plane Switching (IPS) resolusi HD 1280 x 720 berukuran 5 inci. Layar lebih tipis karena menggunakan One Glass Solution (OGS) + Full Laminationnya, sehingga mampu menyatukan layar visual screen dengan panel touch screen. Layar henpon ini juga menggunakan Rhino Screen, yaitu layar kategori Hard Glass yang memiliki daya tahan tinggi terhadap goresan dan benturan.
42 September 2014
Tren Market
VGen S1 VGen mengembangkan sayapnya ke industri henpon. Henpon octa core langsung diluncurkan dengan basis operasi Android dengan nama VGen S1. Hadir dengan desain yang cukup elegan. Berbalut bodi plastik berwarna putih dengan aksen lis crome di sekeliling bodi, terlihat menarik dengan dimensi 140 x 70 x 9.5mm dan berat sekitar 189gr. Dibenamkannya OctaCore MediaTek MTK 6592 dengan kecepatan 1.7GHz dan didukung RAM 2GB. Spesifikasi seperti ini, cukup mumpuni untuk menjalankan bermacam aplikasi dan game secara multitasking. Apalagi didukung kartu grafik GPU Mali-450 MP. Menjadikannya perfek. Untuk layar, henpon ini memiliki ukuran 5 Inci dengan teknologi IPS LCD dan resolusi Full HD 1080 x 1920 piksel. Henpon yang menjalankan OS Android 4.2.2 JellyBean menyediakan memori internal sebesar 16GB dan bisa ditambah dengan menggunakan MicroSD hingga 32GB dan difasilitasi dengan baterai berkapasitas 1750mAh. Henpon baik tanpa dukungan kamera menjadi kurang peminat, untuk ini henpon ini dilengkapi kamera utama berresolusi 13MP, autofokus dengan lampu kilat. Di bagian depan terdapat kamera dengan sensor sebesar 5MP. Unggulan lain dari VGen adalah soal Guarantee. Dengan fasilitas ini henpon VGen akan mendapatkan gratis biaya perbaikan dan suku cadang selama 3 tahun. Selain itu, tersedia pula VGen Apps, aplikasi ini akan memudahkan pengguna mengunduh aplikasi maupun games pilihan dengan mudah.
IMO Clarity IMO menghadirkan henpon dengan Octa Core bernama IMO Clarity. Henpon dengan harga cukup terjangkau difasilitasi berbagai teknologi terbaru dan canggih serta mempunyai fitur-fitur mumpuni. Dengan membenamkan prosesor octa core Mediatek MT6592 Octa-core berkekuatan 1.7 GHz menjadikannya punya kinerja yang powerfull. Apalagi dengan memiliki fitur kamera utama 13MP plus dual LED makin oke Henpon yang didukung dual Sim Card (GSM - GSM) dengan berbeda ukuran kartu berjalan di sistem operasi Android versi 4.2.2 Jelly Bean dan dilengkapi oleh IMO Store. IMO Store menjadikan penggunanya bisa mengunduh beragam aplikasi yang diinginkan sesuai kategori. IMO Clarity memiliki kinerja yang optimal baik untuk pemotretan, berinternet seperti e-mail, chating, media sosial, dan bermain game. Dengan prosesor octa core dan RAM 2 GB cukup powerfull ketika digunakan untuk memainkan game berat, apalagi didukung kartu grafis Mali-450 makin mantab tuh. IMO Clarity dilengkapi dengan kamera utama sebesar 13 MP plus dual LED dan fitur Autofocus. Fitur kamera menyediakan enam mode pilihan, yaitu Normal, Live Photo, Motion Track, Face Beauty, Panorama dan Multi Angel View. Sementara kamera depan yang berkekuatan 5 MP dapat digunakan untuk selfie atau video call dan memiliki dua mode pilihan, yaitu Normal dan Face Beauty. Memori internal internalnya 16 GB ditambah slot microSD hingga 32GB, gak bikin khawatir soal penyimpanan data. Baik foto, film maupun, aplikasi game.
43 September 2014
Assesories
Kimtigo KTD-101
Power Bank 10.000mAh Pengisian Ulang Cepat Penulis : Bambang
K
imtigo atau Tigo, merek produk semi konduktor berbasis di Cina, meluncurkan power bank seri KTD-101. Aksesoris henpon atau tablet ini tampil sangat ramping dan mudah diisi ulang. Perangkat ini diklaim mampu melakukan pengisian lebih cepat, hanya dalam hitungan detik saja. Perangkat mobile telah menjadi kebutuhan utama penghuni bumi ini, tetapi daya tahan baterai yang terbatas seringkali menghambat aktivitas penggunanya. Oleh karena itu peranan power bank menjadi satu kebutuhan yang wajib, karenanya KTD-101 hadir menjadi salah satu solusi untuk semua masalah baterai. KTD-101, power bank berbentuk ramping berukuran 213 x 139,6 x 6,7 mm dengan warna hitam bergaris. Aksesoris seberat 350 gram cukup ringan untuk sebuah perangkat portabel sehingga mudah disimpan di tas laptop atau ransel. KTD-101 dilengkapi casing terbungkus bahan magnesium alloy dengan kualitas terbaik untuk ketahanan dan kinerja yang tinggi. Power bank ini dapat dijepitkan ke folder dokumen sehingga perangkat ini tersimpan secara nyaman dan mmembuat meja kerja kita lebih rapih. KTD-101 memiliki fitur baterai lithium polymer berkualitas tinggi yang dapat diisi ulang dengan kapasitas 10.000 mAh, artinya bisa menawarkan kapasitas hingga 20 jam. Power bank ini dapat mengisi ulang iPhone antara 4-8 kali lebih cepat dibandingkan baterai konvensional. Aksesoris ini bisa memperpanjang umur baterai tablet, ponsel, kamera atau perangkat gadget apapun yang mendukung USB untuk digunakan selama berjam-jam bahkan berhari-hari. KTD-101 memiliki dua USB port dan memungkinkan Anda mengisi ulang dua perangkat pada waktu bersamaan.
Genius DVR-FHD660G
Perekam Digital Canggih untuk Kendaraan Penulis : Bambang
G
enius meluncurkan alat perekam digital untuk kendaraan bernama DVR-FHD660G. perangkat ini memiliki fitur sebuah GPS receiver yang dapat disinkronisasikan dengan Google Maps untuk pelacakan koordinat geografis dan kecepatan selama perjalanan. DVR-FHD660G yang dilengkapi lensa optik sensitif terhadap cahaya dengan enam gelas elemen dan sebuah aperture F2.0 membuatnya mampu merekam video siang dan malam. Menariknya terdapat sebuah G-sensor yang mampu mendeteksi perubahan gerak yang tak terduga. Jika terjadi tabrakan, perangkat ini akan segera merekam dan membuat file video yang aman sebagai bukti atau analisis di masa depan jika dibutuhkan. Spesifikasi yang dihadirkan perangkat ini adalah memiliki 1/3” CMOS Sensor dengan lensa Fixed Focus/6 Glass, resolusi 1920 x 1080, 30fps dan 1280 x 720, 30fps serta LCD 2.4 inci, Up to 32GB micro SDHC supported, baterai Lipolymer 470mAh. Alat yang juga bisa digunakan untuk perangkat keamanan ini mampu secara otomatis mendeteksi dan merekam setiap gerakan yang dekat atau berada di sekitar kendaraan ketika Anda tidak berada di dalam kendaraan. Perekam buatan Genius ini menjadi sahabat bagi Anda selama perjalanan dan menjadi pengaman kendaraan. Perangkat ini diharapkan membuat ketenangan ketika berkendara.
44 September 2014
Assesories
Moto Hint
Handsfree Bluetooth Super Mungil Penulis : Bambang
D
iajang IFA 2014, Motorola memperkenalkan satu aksesoris berupa Bluetooth handsfree dengan desain super mungil yang besarnya hampir sama dengan sebuah ear plug dan diberi nama Motorola Moto Hint. Setelah sukses melakukan pairing dengan ponsel maka Moto Hint akan otomatis aktif ketika disematkan di telinga, dan akan non aktif jika dilepas. Pengaturan volume dilakukan melalui ponsel. Sementara untuk menjawab atau mengakhiri percakapan di ponsel cukup dengan tap bagian luar handsfree. Moto Hint tidak hanya dapat digunakan untuk menerima telpon saja, tapi notifikasi masuk pun, bisa didengar langsung dari Moto Hint. Earpiece mungil ini kompatibel dengan beragam gadget yang memiliki koneksi via Bluetooth, dan dapat berfungsi hingga jarak jangkauan 45 meter. Moto Hint mampu digunakan sampai dengan 10 jam dan dibanderol seharga $149.99.
Toshiba WERAM1100
Aksesoris Gelang Pemantau Kebugaran Penulis : Bambang
T
oshiba memperkenalkan satu produk wearable pertamanya ini diperkenalkan dengan nama Toshiba WERAM1100. Perangkat ini merupakan alat pemantau kebugaran yang terhubung ke smartphone melalui koneksi Bluetooth. Alat ini dapat membantu pengguna untuk mengetahui kualitas tidur, mengukur jarak tempuh dan menghitung jumlah langkah saat diajak berolahraga lari. Aksesoris ini dirancang tahan air jadi anda tidak perlu khawatir perangkat ini akan rusak jika digunakan saat musim penghujan. Pada perangkat ini telah tertanam aplikasi yang dapat membantu penggunanya yang sedang melakukan program diet. Dengan aplikasi tersebut, pengguna bisa mengunggah foto makanan yang dikonsumsi sepanjang hari untuk mengetahui estimasi jumlah kalori yang dikonsumsi. Toshiba menyediakan 4 varian warna yang menarik yaitu hitam, putih, pink dan biru. Belum ada keterangan resmi terkait harga dan ketersediaan perangkat ini dipasaran.
45 September 2014
Wawancara
Harry K. Nugraha Channel Business Director Intel Indonesia
Komputer Tidak Mati Tetapi Berevolusi Penulis: Darto dan Budi
I
ntel sebagai perusahaan semikonduktor terkemuka di dunia, telah mengembangkan teknologi komputasi selama puluhan tahun melalui prosesor dan teknologi. Intel berupaya mempermudah kehidupan untuk saling terhubung dan transfer informasi dalam berbagai aktifitas keseharian manusia. Saat ini, Intel tak hanya memasok semikonduktor yang merupakan komponen otak dalam sebuah mesin komputasi dalam sebuah komputer, namun kini Intel pun melebarkan sayapnya ikut berkompetisi dan memberikan kontribusi pada beberapa smartphone yang telah banyak beredar saat ini. Hal ini bukan berarti Intel berpindah mengurusi smartphone, tapi Intel melihat bahwa saat ini komputer telah mengalami evolusi, dan Intel tetap fokus untuk memberikan powerfull dalam menghadirkan sebuah prosesor untuk sebuah komputer yang sedang berevolusi dari yang besar beralih ke sebuah gadget yang kecil namun tetap memiliki fungsi komputasi. Untuk mengetahui sepak terjang Intel dalam persaingan prosesor pada perangkat mobile, kami dari Majalah digital Jangantulalit berkesempatan berbincang-bincang lebih dalam dengan Harry K. Nugraha, Channel Business Director Intel Indonesia di kantornya dibilangan Jalan Sudirman. Perbincangan ini kami rangkum dalam sebuah artike wawancara . mari kita simak.
46 September 2014
Wawancara
Permintaan komputer semakin menurun, apakah ini menandakan komputer menuju kematian? Komputer tidak akan mati, saat ini perkembangan komputer yang terjadi hanya menunjukkan adanya sebuah evolusi yang sedang berlangsung. Evolusi yang terjadi untuk perangkat personal komputer (PC) atau desktop, adalah hal ukuran dulu sebuah desktop berukuran besar tetapi sekarang hanya berukuran mini atau hanya sebesar VCD player. Sebelumnya perlu power besar tetapi sekarang hanya butuh 15-20 watt saja. Seiring dengan itu, intel perkenalkan produk berkonsep all in one, semua komponen yang dibutuhkan ditempatkan di dalam layar layar display. Jadi komputer tidak mati, komputer mengubah bentuknya saja. Intel sudah mempersiapkan teknologi terbaru untuk mengikuti evolusi yang tengah terjadi. Dua tahun lalu Intel meluncurkan perangkat kategori baru dengan nama ultrabook. Ultrabook merupakan notebook yang desain tipis, performa seperti komputer, dan responsif. Perlu diketahui, menghadirkan produk yang tipis dengan kinerja maksimal tidak mudah, para tenaga ahli intel bekerja keras mengatasi permasalahan teknologi yang terkait.
Tren saat ini, perangkat mobile memiliki fungsi ganda atau dikenal dengan konsep two in one Dulu, sebuah notebook atau komputer membutuhkan kipas atau fan untuk mengurangi panas di prosesor ketika prosesor bekerja keras. Dengan desain yang tipis dan kecil maka Intel harus menciptakan prosesor yang meminimalisi panas. Perkembangan berikutnya Intel berhasil menciptakan prosesor prosesor mumpuni dengan nama Intel Core M, sebagai prosesor notebook yang tidak memerlukan fan. Hadirnya Intel Core M membuat Intel mampu menghadirkan tablet berketebalan 7 mm dengan kinerja seperti notebook pada umumnya. Tren saat ini, perangkat mobile memiliki fungsi ganda atau dikenal dengan konsep two in one. Sebuah perangkat bisa berfungsi sebagai laptop atau notebook tetapi juga bisa berfungsi sebagai tablet. Jika layarnya dilepas atau dipisahkan dengan keyboard maka perangkat tersebut berfungsi sebagai tablet, karena layar sudah berteknologi sentuh. Begitu dipasangkan lagi dengan keyboardnya maka perangkat tersebut berperan sebagai notebook. Dalam menghadapi era digital mobile, industri henpon dan tablet merupakan hal yang baru bagi intel. Intel yang mempunyai pengalaman di industri teknologi informasi tidak terlalu sulit mengikuti industri mobile, saat ini Intel fokus dengan perangkat tablet.
Sebagai perusahaan terkenal untuk urusan komputasi, Intel terjun ke ranah mobile. Apa yang ditawarkan Intel? Intel memang baru masuk ke dunia mobile seperti henpon dan tablet. Namun, Intel mempunyai pengalaman yang sangat lama di dunia teknologi informasi. Intel memiliki berbagai produk yang unggul mulai dari berbentuk perangkat hingga sistem cloud. Intel yakin memiliki teknologi dan produk sangat bagus untuk digunakan para konsumen baik di perangkat komputer mau henpon atau tablet. Untuk berkompetisi, Intel sudah menyediakan berbagai pilihan spesifikasi yang bisa disesuaikan kebutuhan para vendor. Untuk produk premium ada, kelas menengah tersedia dan produk entry-level yang memiliki ceruk pasar paling besar juga boleh. Intel mengklaim penggunaan chip buatannya akan tetap bisa membuat produk kompetitif, baik dari segi harga maupun kinerja.
Untuk memenangkan persaingan, Strategi apa yang dijalankan oleh Intel? Intel tidak hanya masuk ke proses membuat perangkat tetapi lebih dalam. Intel bekerjasama dengan para vendor atau toko dalam melaksanakan program-program edukasi dan pemasaran. Intel siap melakukan pelatihan kepasar Sales Promotion Girl (SPG) sebagai front liner bisnis,
47 46 September 2014
Wawancara sehingga mereka bisa menjelaskan secara menyeluruh kelebihan produk-prdouk yang bekerja sama dengan Intel. Jadi Intel tidak ingin hanya menjual prosesor saja tetapi membantu memasarkan perangkat-perangkat yang menggunakan produk Intel. Intel tidak hanya mau menjadi yang terbaik di perangkat tetapi juga dalam hal channel atau distribusi. Dalam memenangkan pasar, pertarungan perangkat mobile bukan hanya ditentukan oleh berapa banyak core dan teknis lainnya, tetapi pembuat prosesor juga harus ketika membantu menjualnya. Makanya ketika menjual prosesor untuk mendukung produk sebuah vendor, Intel ingin hadirkan produk berkualitas dan diminati oleh para konsumen.
Vendor mana saja yang berhak bekerja sama dengan Intel, apakah hanya vendor global atau local pun boleh? Berdasarkan penglihatan kami, saat ini produk mobile seperti henpon dan tablet yang dikeluarkan para vendor yang berbasis IT sedang naik daun. Dan, mereka sudah bekerja sama dengan Intel jauh sebelumnya. Dengan modal pengalaman dan keunggulan yang dimiliki, Intel siap bekerjasama dengan vendor apa pun, baik merek-merek terkemuka seperti Asus, Lenovo dan Dell mau pun lokal speerti SpeedUp dan Advan. Jadi Intel tak menutup mata dengan vendor-vendor lain. Sekali lagi, Intel baru berkecimpung ke dunia henpon dan tablet. Intel sedang menjalankan strategi untuk masuk ke seluruh vendor baik lokal mau pun branded.
Apa yang membedakan prosesor Intel dengan lainnya? Sekarang konsumsi tablet mengarah pada teknologi komputasi. Tablet bukan lagi sekedar sebagai media untuk main game dan hiburan lain tetapi juga untuk aktivitas kerja. Jadi yang ditawarkan Intel kepada konsumen adalah performa dan kekuatan baterai. Sebagai informasi, prosesor dual core atau quad core tidak menjamin sebuah henpon mempunyai performa lebih baik. Untuk itu Intel berupaya menciptakan teknologi mobile dengan performa setara kekuatan komputer tetapi tanpa mengorbankan kemampuan baterai. Produk Intel harus berperforma mumpuni dan hemat baterai.
Intel sebagai pemain baru di industri mobile. Apakah yakin mampu mengambil pasar mobile di Indonesia? Keuntungan Intel adalah secara brand sudah dikenal luas dan cukup baik, sehingga ketika sebuah vendor mengeluarkan produk tablet yang didukung Intel, diyakini
Intel sedang menjalankan strategi untuk masuk ke seluruh vendor baik lokal mau pun branded
48 47 September 2014
Wawancara
konsumen sudah tahu performanya. Walau pun demikian, Intel akan tetap melakukan edukasi, promosi dan pendekatan ke konsumen, agar lebih diketahui dan dikenal serta melekat di hati. Intel akan masuk ke pasar secara totalitas baik dalam hal marketing program, bekerja sama dengan partner, dan edukasi konsumen.
Jika sebuah prosesor panas di henpon, Apakah merupakan indikasi bahwa henpon tersebut gagal? Sebuah prosesor yang bagus seharusnya mampu bekerja secara optimal dalam memproses data. Namun, untuk membuat sebuah prosesor berkinerja bagus , harus ada kombinasi yang baik antara hardware dan software. Misalnya, OS Android merupakan software Google yang mempunyai spesifikasi standart. Tetapi, untuk membuatnya lebih baik para vendor harus menentukan integrasi yang sesuai dengan spesifikasi yang ditanamkan di sebuah perangkat mobile. Henpon yang bagus mampu menyeimbangkan antara performa dan kekuatan. Semakin keras kerja sebuah prosesor saat pengguna melakukan multitasking, menjalankan aplikasi yang berat dan lainnya maka makin dibutuhkan keseimbangan yang optimal.
Apakah teknologi baterai sebagai sumber tenaga sebuah henpon, bisa mengikuti kemajuan teknologi lainnya? Satu-satunya teknologi yang tidak berkembang secepat teknologi lainnya adalah baterai. teknologi baterai menjadi patokan bagi teknologi prosesor atau layar display dalam menciptakan sebuah produk.
Henpon yang bagus mampu menyeimbangkan antara performa dan kekuatan Teknologi mobile saat ini sudah masuk ke generasi 64-bit. Bagaimana dengan Intel? Intel sudah mengenal dan mengaplikasikan teknologi 64-bit sejak 10 tahun lalu, sehingga bukan hal baru bagi Intel untuk memindahkannya ke perangkat mobile. Data di komputer, henpon dan tablet mengalami pemrosesan yang sama. Untuk generasi 32-bit mempunyai kemampuan memori yang bisa diproses hanya sekitar 2 pangkat 32 atau memori maksimal yang bisa dilakukan hanya sebesar 4GB RAM. Jika melebihi kapasitas tersebut maka perangkat akan hang. Sedangkan teknologi 64-Bit adalah kemampuan memproses memori sebanyak 2 pangkat 64. Jadi generasi ini mampu memproses memori jauh lebih besar sehingga kegiatan multitasking dan menjalankan game atau aplikasi berat lebih leluasa. Untuk memaksimalkan generasi 64-bit, ada tiga syarat yang harus dipenuhi yaitu hardware, sistem operasi software semuanya berjalan di 64-bit. Jika salah satunya tidak menggunakan kemampuan 64-bit melainkan 32-bit maka sistem kerjanya hanya 32-bit saja. Henpon dan tablet yang memasuki generasi 64-bit pasti memiliki jumlah memori lebih besar. Intel melihat tren perkembangan henpon dan tablet mengarah ke spesifikasi komputer. Bicara komputer ya Intel sangat berpengalaman.
49 September 2014
Wawancara
Secara keseluruhan Intel telah siap menarik perhatian pasar mobile, apakah Intel akan membuat perangkat sendiri? Intel akan tetap bekerja sama dengan berbagai vendor komputer, henpon dan tablet. Bila ada teknologi baru yang berhasil dikembangkan, Intel terlebih dulu membuatkan reference design setelah selesai, baru ditawarkan ke berbagai vendor untuk melakukan kerjasama. Intel sedang melakukan proses kerjasama dengan berbagai komunitas industri di Cina dan Taiwan. Dua Negara tersebut memiliki komunitas terbesar di dunia. Dalam melakukan kerja sama dengan berbagai produsen, Intel menemui beberapa kendala terkait sumber daya seperti sumber daya manusia, komponen dan lain-lain. Namun bagi vendor yang telah bekerja sama cukup lama dengan ini, hal itu bukan lagi masalah. Ke depan Intel terus berinovasi dalam menyediakan berbagai teknologi untuk mendukung henpon atau tablet misalnya teknologi System on Chip (SoC) dimana prosesor dan modem menjadi satu. Intel masuk ke pasar entry level.
Pasar mana yang dituju prosesor Intel dalam memenangi persaingan? Secara prosesor Intel memiliki semua kategori kelas baik kategori entry level, menengah dan premium. Misalnya Nokia meluncurkan produk untuk kelas entry level. Secara keseluruhan pada dasarnya Intel mensupport semua perangkat, Intel mendukung para vendor yang ingin memproduksi berbagai ketegori perangkat. Intel siap memberikan kategori untuk perangkat premium, menengah dan entry level.
Bagaimana Intel melihat pasar Indonesia? Indonesia merupakan Negara yang terus tumbuh baik henpon, tablet dan komputer. Tren pasar terus berkembang, konsumen mencari perangkat yang praktis misalnya perangkat antara notebook dan henpon terdapat tablet, sedangkan antara henpon dan tablet
Intel Indonesia melihat celah besar untuk pasar tablet di Indonesia kini muncul phablet dengan ukuran layar sekitar 6 inci. Indonesia sebagai pasar yang sangat potensial. Intel Indonesia melihat celah besar untuk pasar tablet di Indonesia. Diperkirakan permintaan tablet secara keseluruhan di Indonesia mencapai 13 persen dari konsumsi Asia Pasifik berdasarkan jumlah unit, tidak termasuk Cina. Tahun ini pertumbuhan pasar tablet sangat tinggi. Intel kini tersedia di pasar dengan tablettablet dari OEM yang terkemuka dan memiliki pipeline tablet dan smartphone yang kaya serta ditawarkan pada harga yang akan memungkinkan produk untuk bersaing di segmen value dan entry.
Bagaimana Intel melihat pasar Indonesia? Indonesia merupakan Negara yang terus tumbuh baik henpon, tablet dan komputer. Tren pasar terus berkembang, konsumen mencari perangkat yang praktis misalnya perangkat antara notebook dan henpon terdapat tablet, sedangkan antara henpon dan tablet kini muncul phablet dengan ukuran layar sekitar 6 inci. Indonesia sebagai pasar yang sangat potensial. Intel Indonesia melihat celah besar untuk pasar tablet di Indonesia. Diperkirakan permintaan tablet secara keseluruhan di Indonesia mencapai 13 persen dari konsumsi Asia Pasifik berdasarkan jumlah unit, tidak termasuk Cina. Tahun ini pertumbuhan pasar tablet sangat tinggi. Intel kini tersedia di pasar dengan tablettablet dari OEM yang terkemuka dan memiliki pipeline tablet dan smartphone yang kaya serta ditawarkan pada harga yang akan memungkinkan produk untuk bersaing di segmen value dan entry.
50
Operator
September 2014
Indosat
Akses Internet Jaringan Baru Indosat di 4 Kota Penulis : Kushindarto
M
emenuhi kebutuhan pelanggan akan Akses Internet Super Cepat dan stabil, kini jaringan baru Indosat hadir di 4 kota besar Indonesia yaitu Padang, Mataram, Palembang dan Manado setelah sebelumnya hadir di Pekanbaru pada 5 September 2014 lalu. Dengan jaringan baru ini diharapkan akan memberikan kenyamanan sekaligus memberikan pengalaman terbaik bagi masyarakat Indonesia dalam menikmati layanan data/internet yang cepat dan stabil dari Indosat. Hadirnya jaringan baru Indosat di 4 kota ini merupakan bagian dari program Modernisasi Jaringan secara nasional, yang akan memberikan pengalaman mengakses data/internet dengan kualitas sinyal yang jauh lebih kuat, serta menjangkau pelanggan di area-area yang sebelumnya belum terjangkau seperti di dalam rumah, gedung, atau di daerah blank spot. Untuk lebih dapat memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggannya dalam merasakan kualitas jaringan baru ini, Indosat juga menghadirkan paket layanannya yaitu Mentari Super Data 3GB dan IM3 Gratis 30. Memahami kebutuhan akan internet cepat, Indosat menghadirkan Kartu Perdana khusus untuk pengguna Internet, yaitu Mentari Super Data 3GB langsung aktif selama 90 hari tanpa batasan waktu (time band), dengan kuota 3GB. Kartu Mentari Super Data 3 GB ini bisa digunakan juga untuk nelpon, SMS dan membeli paket Super Internet dan BlackBerry. Selama kartu aktif bisa juga membeli Kuota Extra hingga 1.5 GB dengan cara tekan *123# lalu pilih Super Internet, atau melalui aplikasi INSTANT dengan akses http://instant.indosat.com. Aplikasi
Indosat Assistant dapat di download di Google Play, Windows Phone Store, BlackBerry App World dan iOS Apps Store. Untuk menikmati jaringan baru Indosat yang cepat dan stabil ini Indosat juga menghadirkan IM3 Gratis 30 yang memberikan secara LANGSUNG Gratis Nelpon 30 menit ke Sesama Indosat, Gratis 30 SMS ke Semua Operator, serta Gratis Internet 30 MB yang dapat dinikmati pelanggan Setiap Hari. GRATIS Nelpon dan GRATIS SMS dapat dinikmati pelanggan selama 24 Jam setiap hari dan Gratis Internet berlaku hingga jam 5 sore setiap harinya. Cukup dengan membeli dan mengaktifkan kartu perdana IM3, pelanggan akan langsung mendapatkan Gratis tersebut setiap harinya. “Dengan diimplementasikannya modernisasi jaringan baru Indosat sebagai bagian dari program nasional, kami berharap dapat memenuhi kebutuhan akses internet super cepat dan stabil kota Padang, Palembang, Mataram dan Manado. Ditambah dengan promo Mentari Super Data 3GB dan IM3 Gratis 30 sekaligus memberikan best user experience menggunakan semua layanan Indosat untuk telekomunikasi mereka baik nelpon, SMS dan internet,” demikian disampaikan Joy Wahjudi, Director and Chief Sales & Distribution Officer Indosat. Memberikan best user experience bagi pelanggan dalam menggunakan akses internet, Indosat juga mengadakan kegiatan digital activation melalui kompetisi Tabu Challenge menggunakan hashtag #iwantitnow. Melalui tantangan Tabu Challenge ini peserta dapat membuktikan secara langsung kehandalan kualitas jaringan Indosat yang sudah di modernisasi.
51 September 2014
Operator Indosat
Layanan Komunikasi bagi Jamaah Haji dengan Tarif Kompetitif dari Indosat
M
enyambut musim Haji tahun 2014 telah tiba, yang ditandai dengan keberangkatan Jamaah Haji Kloter pertama gelombang 1 ke Tanah Suci pada tanggal 1 September 2014. Mendukung kenyamanan dan kemudahan berkomunikasi bagi para jamaah haji di tanah suci, Indosat menghadirkan berbagai paket layanan yang memudahkan pelanggan berkomunikasi dengan keluarga di tanah suci dengan tarif terjangkau dan kompetitif. Program Haji Indosat tahun ini mengangkat tema ‘Pakai Indosat di Tanah Suci, Gratis Komunikasi dengan Keluarga’ memberikan berbagai layanan utama yang memberikan kemudahan dan kenyamanan seperti: Gratis terima telpon di Arab Saudi selama 5 menit tiap hari dari nomor Indosat. Selebihnya akan dikenakan biaya Rp. 2.000/menit. Bila penelpon bukan dari nomor Indosat, maka akan dikenakan biaya Rp. 2.000/menit. Tiap isi ulang Rp. 100.000, Jamaah Haji akan mendapatkan bonus isi ulang senilai Rp. 20.000 yang hanya bisa digunakan di Arab Saudi untuk nelpon dan SMS. Masa berlaku bonus adalah 7 hari dari tanggal reload. Kirim SMS Rp. 700/SMS, terima SMS Gratis, menelpon ke Indonesia Rp. 3.250/menit Internet dan BlackBerry-an murah bagi pelanggan Matrix, Mentari dan IM3. Jamaah Haji bisa menikmati layanan Internet dan BB harian dan unlimited dengan tarif Rp. 25.000/hari. Bagi pelanggan Mentari dan IM3 bisa menikmati pilihan paket internet sebagai berikut :
Jenis Paket 10 Hari 20 Hari 40 Hari
Cara Aktifasi *123*502# *123*503# *123*504#
Tarif Rp. 200.000 Rp. 350.000 Rp. 500.000
Selain layanan di atas, kenyamanan jamaah Haji akan semakin lengkap dengan 2 kemudahan lain sebagai berikut : Gratis 3 menit menelpon Contact Center Indosat setiap hari (Matrix +6281612020, Mentari/IM3 : +6281612050). Selebihnya akan dikenakan biaya Rp. 3.250/menit. Seluruh layanan berlaku di semua jaringan di Arab Saudi tanpa perlu melakukan setting. Group Head Marketing Communications Indosat, Andrini Novie Hastuti mengatakan, “Program Haji Indosat tahun 2014 ini, Indosat menyiapkan berbagai paket layanan khusus bagi jamaah haji untuk memudahkan mereka berkomunikasi dengan keluarga di tanah air. Dengan tarif hemat dan kompetitif untuk telepon, SMS maupun data kami berharap paket layanan ini dapat mendukung kelancaran berkomunikasi para jamaah haji yang sedang menjalankan ibadahnya di tanah suci,” Program Haji Indosat 2014 semakin memberikan manfaat bagi keluarga Jamaah Haji di Indonesia yang menggunakan nomor Indosat untuk menelpon keluarga yang sedang melaksanakan ibadah haji hanya dikenakan tarif lokal sesuai dengan paket yang berlaku. Program Haji Indosat berlaku mulai 31 Agustus – 30 November 2014. Tarif yang disebutkan di atas belum termasuk PPN 10%. Info lengkap Program Haji Indosat 2014 dapat dilihat di www. indosat/com/haji atau tekan *122*9# (Advertorial)
52 September 2014
Operator SmartFren
Andromax C3 Tampil Trendi, Andromax V3s, buat Selfie Penulis : Kushindarto
K
uartal terakhir Smartfren memperkenalkan 2 produk Andromax yakni Smartfren Andromax V3s dan Smartfren Andromax C3. Kedua henpon ini cocok untuk menunjang gaya hidup anak muda yang selalu aktif dan dinamis dalam menjalani kegiatan sehari hari “Smartfren akan terus berevolusi dan berinovasi seiring dengan perubahan gaya hidup dan tren bertelekomunikasi di Indonesia,” Kata Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO Commercial Smartfren. “Keunggulan lain dari Smarfren Andromax terbaru ini menggunakan Snapdragon chipset hingga memungkinkan pengisian daya Baterai 30 % lebih cepat,” Tambah Djoko. Andromax V3s menyasar pada segmen pasar menengah, khusus untuk kalangan profesional yang membutuhkan fitur-fitur canggih dengan harga yang terjangkau. Dengan Smartfren Andromax V3s memberikan pengguna manfaat yang maksimal dari sebuah smartphone. Asiknya kamera depan yang ada di Smartfren Andromax V3s ini memiliki flashlight hingga memungkinkan pemotretan dengan hasil yang bagus di tempat yang kurang cahaya. “Ini merupakan smartphone pertama di Indonesia yang menggunakan kamera dengan LED dual flashlight,” Ungkap Djoko. Makanya dengan menggunakan Andromax V3s pengguna dapat mengambil dan berbagi momen-momen penting kepada dunia. Tentunya selfie sudah menjadi tren di tanah air, bisa menjadi lebih menyenangkan karena muka, mata, dan senyum dapat tersekteksi dengan baik lewat jepretan kamera depan, hingga terlihat jelas dan bagus,” lanjut Djoko. Untuk urusan kinerja Smartfren Andromax V3s telah meningkat dari seri sebelumnya. Berbekal
chipset Qualcomm 200 baru, pengguna akan merasakan menikmati pengalaman bermain game yang luar biasa dan didukung Graphic Adreno 302 GPU. Andromax V3s didesain dengan New Snapdragon Chipset, dengan memiliki layar 5.0 inci, dan memiliki kamera utama 8 MP (Auto Focus + LED Flash) dan 2 MP kamera depan juga menggunakan LED Flash serta memiliki kapasitas baterai yang cukup besar 2500 mAh yang dapat dilepas. Untuk menampung dan memiliki kinerja yang baik Andromax V3s memiliki 1 GB RAM dan 8 GB ROM, dengan kapasitas memori internal yang besar memungkinkan untuk mengunduh berbagai aplikasi. Untuk menampung data berupa film, foto dan musik, bisa menggunakan memori eksternal dengan memasukannya ke slot memori berupa micro SD hingga 32 GB, Sementara untuk tipe keduanya adalah Smartfren Andromax C3, yang merupakan henpon yang sangat terjangkau namun memiliki berbagai fitur yang sangat hebat. Seperti telah menggunakan prosesor 1,2 GHz Dual Core dan Adreno 302 GPU, hingga bisa digunakan untuk kegiatan sehari hari ataupun sekedar untuk hiburan seperti menonton Video dengan resolusi HD (720P). Smartfen Andromax C3 hadir dalam 3 warna putih, hitam dan Abu-abu. Untuk harga, Smartfren Andromax V3s dibandrol Rp. 1.999.000 (termsuk PPN) dengan mendapatkan paket bonus volume data 24 GB. Sedangkan Andromax C3 harganya cukup terjangkau Rp. 499.000 (termasuk PPN) denhan mendapatkan bonus 600 MB selama 7 hari terhitung sejak diaktifkan.
53 September 2014
Operator SmartFren
Dengan UANGKU Beli, Bayar dan Transfer Langsung dari Henpon Smartfren
Kemajuan teknologi tentunya diperuntukan untuk mendapatkan kemudahan dan kenyamanan. Demikian halnya yang dilakukan oleh operator CDMA Smartfren yang melakukan layanan VASnya dengan menghadirkan UANGKU. Layanan Uangku merupakan layanan mobile commerce dari Smartfren untuk melakukan transaksi kirim pulsa, pembayaran tagihan, layanan perbankan, serta pedagang pulsa. Dengan melakukan transaksi melalui henpon kita bisa melakukan transaksi perbankan. Hal ini tentu sangat memudahkan dan memberikan kenyamanan, khususnya bagi para pelanggan Smartfren. Beberapa Layanan dalam aplikasi Uangku antara lain Kirim Pulsa, Pedagang Pulsa, Smart Dompet (Bank Sinarmas), mBPRKS, SMS Banking BCA dan M-Tix. Kesemua fitur tersebut bisa digunakan bagi mereka yang melakukan aplikasi Uangku. PENGIRIMAN PULSA bagi sesama pelanggan PRABAYAR Smartfren. Minimum pulsa yang dikirim adalah Rp. 1,000 dan maksimal Rp. 100,000. Sementara Minimal Saldo tersisa adalah IDR Rp.5,000. Untuk melakukan pengiriman pulsa, Melalui aplikasi uangku, masuk ke menu utama Uangku pilih Kirim Pulsa. Masukkan Nomor Tujuan dan Jumlah lalu pilih Submit. PEDAGANG PULSA bisa dimanfaatkan oleh Para pedagang pulsa e-load Smartfren dapat melakukan transaksi perdagangan pulsa Smartfren melalui aplikasi uangku di handphone untuk bertransaksi di dalam jalur distribusinya. Fitur Pedagang Pulsa antara lain Cek Persediaan, Isi Ulang Pulsa Pelanggan, Transfer Pulsa, 3 Transaksi Terakhir. Untuk menjadi Pedagang Pulsa Smartfren anda bisa menghubungi Customer Care Smartfren di 888. SMART DOMPET adalah layanan mobile banking dari Bank Sinarmas* yang bekerjasama dengan Smartfren dan tergabung dalam layanan Smartfren Uangku. Smart Dompet dapat dinikmati oleh semua pelanggan Smartfren dengan syarat harus memiliki
rekening Bank Sinarmas dengan kartu ATM dan dapat digunakan untuk berbelanja di Merchant Smart Dompet maupun transaksi via henpon. Untuk detil bisa kontal Customer Care Bank Sinarmas: 021 500 153. Layanan ini pstinya Mengikuti syarat & ketentuan yang ditetapkan Bank Sinarmas. SMS BANKING BCA. Pelanggan Smartren yang juga nasabah Bank BCA sudah bisa menggunakan fasilitas SMS Banking BCA dengan menggunakan aplikasi Uangku. Pelanggan cukup mengakses aplikasi Uangku dan memiliki menu SMS Banking BCA pada menu Layanan Perbankan. Layanan yang tersedia pada menu BCA SMS Banking di aplikasi Uangku adalah sebagai berikut: Cek Saldo: untuk mengetahui sisa saldo akun rekening BCA terakhir. Cek Kupon: untuk mengetahui informasi jumlah kupon pengundian BCA sesuai promo BCA (untuk informasi lebih lanjut pelanggan bisa disarankan menghubungi customer service Bank BCA). History Transaksi: Pada menu ini, pelanggan dapat melihat aktifitas 4 transaksi terakhir pada rekening BCA-nya. Help: Adalah menu bantuan, dimana pelanggan dapat melihat cara melakukan transaksi SMS Banking BCA di aplikasi uangku. Layanan Isi Ulang M-Tix. M-Tix adalah layanan yang disediakan oleh Cinema 21 untuk pembelian tiket secara online tanpa harus datang ke bioskop. Bagaimana cara mendapatkan akun M-Tix? Anda bisa melakukan pendaftaran di bioskop Cinema 21 yang terdapat layanan M-Tix. Informasi mengenai bioskop yang melayani pendaftaran M-Tix bisa dilihat di http://mtix.21cineplex.com Untuk isi ulang M-Tix bagi pengguna Smartfren adalah menggunakan layanan Uangku Smart Dompet. Caranya adalah : Masuk ke aplikasi Uangku. Pilih Isi Ulang M-Tix dan masukkan ID M-Tix Anda, Denominasi (min. Rp.50.000), PIN Channel Smart Dompet, Pilih OK pada saat konfirmasi isi ulang. (Advetorial)
54
Operator
September 2014
XL
Berikan Kemudahan Komunikasi bagi Jamaah Haji Penulis : Kushindarto
M
usim Haji telah tiba, Tentu bagi Umat Islam hal ini menjadi kewajiban untuk melaksanakannya. Makanya diperlukan kekhusukan dan konsentrasi dalam pelaksanaannya.Apalagi Ibadah haji tahun ini adalah merupakan ibadah haji akbar yang jatuh di hari Jumat. Hal ini tentu akan menambah jumlah jemaah haji dari berbagai negara yang masuk ke Kota Mekah. Kebutuhan atas komunikasi tentu tak bisa dipandah enteng, berbagi kabar, berbagi kesukaan dan bercerita, serta berbagi gambar untuk mereka yang jauh menjadi sebuah pelengkap yang diperlukan. Makanya kebutuhan komunikasi yang saat ini sudah bisa dilakukan tak hanya melalui suara, juga foto, video dan share ke social media menjadi alternatif berbagi untuk sanak saudara di tanah air. Makanya kemudahan dan kepraktisan dalam penggunaan henpon, serta tarif yang terjangkau, yang pada masa lalu menjadi momok dan kengerian bisa menguras kocek tentu tak lagi akan dialami oleh para jamaah yang menunaikan ibadah Haji di tanah Suci. Menjawab kebutuhan komunikasi para jamaah haji Indonesia yang berada di Tanah Suci, PT XL Axiata,Tbk ( XL ) meluncurkan program roaming haji, yaitu layanan telepon, SMS, Internet, dan BlackBerry full service dengan tarif yang menarik dan terjangkau bagi para pelanggan selama berada di Tanah Suci dan dengan kemudahan bisa langsung digunakan tanpa harus registrasi terlebih dahulu dan mengganti kartu.
GM Loyalty, Postpaid and Roaming XL – Selfie Dewiyanti mengatakan, “Kelancaran dan kemudahan komunikasi selama menjalankan ibadah haji selalu menjadi kekhawatiran tiap-tiap pelanggan. Tapi dengan kerja sama yang baik dan maksimal dengan operator di Arab Saudi, Mobily, kebutuhan pelanggan terhadap layanan telepon, SMS, dan data dapat terpenuhi. Tahun ini kami berharap ada peningkatan jumlah pelanggan yang menggunakan layanan roaming haji XL tanpa perlu berpindah ke operator lokal, dengan memberikan banyak kemudahan komunikasi dengan tarif yang terjangkau.” Untuk melakukan panggilan telepon ke semua nomor Indonesia dan lokal Arab Saudi atau menerima telepon pelanggan hanya dikenakan Rp 3.500/menit. Sementara itu untuk layanan SMS, pelanggan hanya dikenakan tarif Rp 3.500/ SMS ke nomor atau operator mana pun, serta gratis menerima SMS dari mana pun. Bagi pelanggan prabayar untuk menjamin kenyamanan berkomunikasi disarankan memiliki pulsa minimal sebesar Rp 200 ribu, dan jika pelanggan ingin melakukan panggilan ke negara lain selain ke nomor Indonesia dan nomor Arab Saudi, maka pelanggan akan dikenakan tarif Rp 35.000 per menit. Selain itu pelanggan juga dapat menikmati akses Internet serta layanan BlackBerry full service sepuasnya dengan biaya maksimum Rp 25.000/ hari. Sedangkan pelanggan pasca bayar harus memastikan fitur international roamingnya aktif dengan mengunjungi XL center terdekat atau menghubungi 817. Aktivasi mudah tanpa harus menyimpan deposit.
55 September 2014
Operator XL
Mega-XL Proteksi Diri Sederhana, Mudah dan Ekonomis Penulis : Kushindarto
T
ingkat pengetahuan masyarakat di Indonesia mengenai asuransi, khususnya asuransi kecelakaan diri, masih minim. Masyarakat umumnya masih menganggap asuransi sebagai sesuatu yang mahal, sulit dan prosesnya merepotkan. Kendala dari sisi perusahaan asuransi adalah ketiadaan akses yang dapat menjangkau setiap lapisan masyarakat, terutama masyarakat menengah bawah. Hal-hal inilah yang menyebabkan tingkat pemanfaatan asuransi perlindungan diri yang masih sangat rendah. PT Asuransi Umum Mega membuat terobosan berupa produk khusus yang dinamai “Mega-XL Proteksi Diri”. Produk ini merupakan asuransi kecelakaan diri yang sifatnya mikro yaitu Sederhana, Mudah, Ekonomis dan Singkat/Segera. Ini merupakan solusi yang menyediakan kemudahan bagi mereka yang membutuhkan asuransi perlindungan dengan cara mudah, cepat, aman dan terpercaya. Hadirnya “Mega-XL Proteksi Diri” merupakan kerjasama antara PT Asuransi Umum Mega dengan PT XL Axiata ( XL ) yang dalam hal ini berperan sebagai saluran distribusi (distribution channel) yang memudahkan calon tertanggung memperoleh layanan dan manfaat program asuransi kecelakaan diri ini. “Mega-XL Proteksi Diri merupakan perlindungan diri bagi semua lapisan masyarakat, terutama mereka di lapisan menengah bawah. Mega Insurance bangga dapat bekerjasama dengan XL yang membantu memungkinkan layanan ini sampai kepada mereka yang benar-benar memerlukan asuransi yang sederhana, dan dengan prosedur mudah serta ekonomis dari sisi harga,” demikian penjelasan Ivan Nanulaitta CEO Mega Insurance. Presiden Direktur XL – Hasnul Suhaimi
mengatakan, “XL selalu berkomitmen untuk dapat memberikan kenyamanan bagi pelanggan dan masyarakat, oleh karena itu, XL mendukung pemerintah untuk dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat agar bisa mendapatkan akses layanan lembaga keuangan melalui produk asuransi mikro. Kemitraan XL dengan PT Asuransi Umum Mega dalam penyediaan layanan/produk asuransi ini merupakan wujud nyata dukungan XL supaya masyarakat dan pelanggan bisa mendapatkan perlindungan asuransi dengan mudah dan terjangkau. Dengan kemudahan layanan yang bisa diperoleh pelanggan melalui Mega-XL Proteksi Diri, dapat memberikan dan meningkatkan rasa aman pelanggan saat menghadapi resiko kecelakaan.” Mega-XL Proteksi Diri menyediakan perlindungan asuransi kecelakaan diri kepada pelanggannya dengan cara semudah mengisi pulsa telepon genggam. Dengan menekan tombol *123*4567# di ponsel mereka atau ketik JAMIN kirim SMS ke 4567 dan selanjutnya mengikuti instruksi yang muncul para pengguna XL akan memperoleh asuransi kecelakaan diri dengan nilai pertanggungan sebesar Rp20.000.000 (duapuluh juta rupiah). Para pelanggan yang ingin memanfaatkan program ini akan dikenakan biaya sebesar Rp3.300 dan berhak memperoleh perlindungan selama 30 hari. Seluruh masalah klaim dan komplain akan langsung ditangani oleh kantor cabang dan kantor penjualan PT Asuransi Umum Mega . Informasi lengkap “Mega-XLProteksi Diri”, kunjungi website www.megainsurance.co.id/ proteksi, atau melalui kontak email di contactus@ megainsurance.co.id. Sementara untuk informasi registrasi dapat menghubungi XL di nomor 817 dari ponsel pelanggan (dikenakan biaya Rp500/call) atau melalui website di www.xl.co.id/pHYPERLINK.
56 September 2014
Operator Telkomsel
LOOP KePo Ajak LOOPers Jadi Digital Creator Penulis : Kushindarto
S
etelah di semester pertama 2014 sukses menggelar One Million Dreams Concert di 10 kota secara serentak dengan metode live streaming, dan kompetisi mini soccer LOOP Soccer FunFest, kini LOOP hadir kembali dengan program terbarunya yang dinamakan LOOP KePo (Kreatif Project). LOOP KePo merupakan suatu rangkaian kegiatan yang khusus diperuntukkan bagi LOOPers (sebutan pelanggan LOOP), yang mengangkat sisi edukasi, kreativitas, dan teknologi digital. Vice President Corporate Communications Telkomsel, Adita Irawati mengatakan, “Para LOOPers yang berusia diantara 12-19tahun merupakan generasi dengan konsumsi yang sangat tinggi terhadap media sosial dan aplikasi digital. Mereka memiliki potensi yang amat besar untuk berpartisipasi secara aktif dalam perkembangan industri digital di tanah air, salah satunya dengan menyalurkan kreativitas mereka untuk menciptakan berbagai konten.” Program ini mengambil istilah ‘KePo’ yang banyak digunakan di kalangan muda saat ini. Pada bahasa slang Indonesia, KePo merupakan istilah bagi mereka yang memiliki rasa ingin tahu yang tinggi. Sementara dalam konteks program ini, LOOP KePo sendiri berarti Kreatif Project, dimana arti KePo diasosiasikan dengan rasa ingin tahu tinggi yang positif. Dalam program ini akan dilakukan roadshow di Bandung, Medan, Lampung, Manado, Makassar, Malang, Surabaya, Yoyakarta, Banjarmasin, dan Denpasar. Di masing-masing kota tersebut LOOP KePo akan mengunjungi sekolah-sekolah dan tempat nongkrong (hangout places). LOOPers juga diajak untuk bergabung di acara utama di tiap kota, dimana mereka dapat mengikuti coaching clinic tentang Digital Writing dan Mobile Video, dengan pembicara antara lain Joko Anwar,
Pandji Pragiwaksono, Dewi Lestari, Raditya Dika, SkinnyIndonesian24, dan Bena Kribo. Di acara main event tiap kota, LOOPers juga dapat menemukan berbagai inovasi teknologi selular terkini dan berbagai teknologi yang erat kaitannya dengan ekosistem digital seperti Google Glass. “Kami berharap ke depannya generasi ini tidak hanya menjadi konsumen dari berbagai aplikasi digital, tapi juga mampu menjadi pencipta (kreator) dari konten-konten tersebut. Untuk itu kami mengajak para LOOPers untuk ikut serta di LOOP KePo, dimana mereka dapat menggali tentang kreativitas, mempelajari berbagai macam hal yang terkait teknologi digital, dan berani untuk berkarya,” tambah Adita. Untuk menampung karya dan kreativitas dari para LOOPers, maka pada program ini juga akan diadakan LOOP KePo Challenge yang merupakan kompetisi dengan tema ‘Make Things Better Together’, dimana para LOOPers ditantang untuk membuat karya dengan format ‘Mobile Video’ dan ‘Digital Writing’, yang menunjukkan jika ide mereka dilakukan bareng-bareng akan membuat keadaan menjadi lebih baik. Kepo Challenge berlangsung mulai 14 September 2014 hingga 30 November 2014, dan pemenang akan diumumkan di acara puncak LOOP KePo di Jakarta pada bulan Desember 2014. Karya-karya yang dikirimkan akan dinilai berdasarkan beberapa parameter diantaranya kreativitas, orisinalitas dan cara penyampaian (story telling). Pemenang dari LOOP KePo Challenge Mobile Video akan mendapatkan kesempatan untuk membuat short movie dengan dimentori langsung oleh Joko Anwar atau Pandji Pragiwaksono. Sedangkan pemenang Digital Writing akan membuat e-book dimentori langsung oleh Dewi Lestari atau Raditya Dika. Selain itu seluruh pemenang juga akan mendapatkan gadget yaitu LG G3. Untuk informasi lebih lanjut dapat dilihat di http://loop.co.id/kepo
57 September 2014
Operator Telkomsel
Indonesia Next Apps Dorong Developer Lokal ke Tingkat Regional Penulis : Kushindarto
T
elkomsel dan Samsung terus meningkatkan kerjasama strategis sebagaimana yang telah dicanangkan antara Singtel Group sebagai induk usaha Telkomsel dan Samsung di awal April tahun ini. Kali ini Telkomsel dan Samsung menyelenggarakan program ‘Indonesia Next Apps’ yang merupakan kolaborasi kedua perusahaan di dalam mendorong pertumbuhan ekosistem aplikasi di Indonesia. Program ini mengidentifikasi developer lokal yang inovatif di Indonesia dan membantu untuk mempercepat pengembangan mereka dalam mendapatkan akses ke tingkat regional. Start-up yang dipilih di program ini akan memiliki kesempatan untuk dipasarkan aplikasinya oleh SingTel (Singapura), Optus (Australia), AIS (Thailand), Globe Telecom (Filipina), dan Telkomsel (Indonesia) di pasar masing-masing. Vice President Digital Lifestyle Telkomsel, Marina Kacaribu mengatakan, “Sebagai operator yang memiliki visi untuk menjadi penyedia layanan mobile digital lifestyle kelas dunia yang terpercaya, kami yakin program kerjasama dengan Samsung ini akan memberikan dampak yang sangat baik bagi perkembangan ekosistem digital di Indonesia, dimana diperlukan kolaborasi yang menyeluruh antara tiga hal penting, yaitu Device, Network
dan Applications. Lewat program ini pun kami ingin mendorong developer lokal di Indonesia untuk dapat menembus pasar regional.” Samsung Electronics Indonesia yang diwakili oleh Andreas W. Djiwandono selaku Director Service Innovation menambahkan, “Samsung sebagai pemimpin pasar mobile phone Android di Indonesia mendukung teman-teman developer untuk dapat lebih memanfaatkan fitur-fitur dari perangkat Samsung sesuai SDK (software development kit) yang sudah disediakan, sehingga aplikasi yang dibuat bisa memiliki fungsi yang khas jika berjalan pada perangkat Samsung, selain juga memberikan solusi terhadap gaya hidup pengguna Android. Karena Samsung juga percaya bahwa sebuah perangkat smartphone yang canggih juga harus didukung dengan konten yang baik, menarik, dan mudah digunakan serta sesuai dengan kebutuhan konsumen Indonesia. Dan bekerjasama dengan Telkomsel sebagai operator nomor satu di Indonesia kami yakini akan mewujudkan program ini lebih baik lagi.” Indonesia Next Apps sukses menjaring sebanyak 147 aplikasi dari 90 lokal developer, dimana kemudian tim juri yang terdiri dari Telkomsel, Samsung Indonesia dan Daily Social mengerucutkan menjadi 7 finalis yaitu Kakatu, Cubeacon, Jepret Story, phiRUNtrophy, PiPets, IO Notes, dan SIGAP. Beberapa parameter penilaian diantaranya adalah ide, model bisnis, desain UI/UX apps, problem solving untuk market, cara monetize, dan lainnya. Pemenang utama dari kompetisi ini mendapatkan hadiah uang tunai, smartphone Samsung, diundang untuk menghadiri “Startup Mentorship Programmed” yang merupakan program kolaborasi dengan SingTel, didaftarkan untuk mengikuti “Singtel Group – Samsung Regional Mobile App Challenge”, dipromosikan di program Bundling Telkomsel dan di Samsung Galaxy Apps. Selain itu aplikasi yang masuk dalam kategori top 5 akan dipromosikan di Samsung Galaxy Apps homepage.
58 September 2014
Operator
7 Finalis Telkomsel Samsung Indonesia Next Apps
1. KAKATU Kakatu Aplikasi yang dapat membantu para orang tua dalam mengontrol penggunaan smartphone oleh anak-anak. Kakatu memiliki 3 hal utama yang ditawarkan kepada para orang tua, yaitu: Aman, Mudah, dan Menyenangkan. Aman: Konten dari aplikasi dapat dimoderasi oleh orang tua, sehingga aman bagi anak-anak ketika menggunakan smartphone. Mudah: Simplifikasi dari beberapa menu yang terdapat pada Android seperti ‘contacts’ dan ‘messages’ yang disesuaikan dengan kebutuhan anak-anak, sehingga mudah untuk digunakan. Menyenangkan: Tampilan layar bisa disesuaikan dengan tema anak-anak sehingga menarik dan tidak membosankan. 2. CUBEACON Cubeacon adalah aplikasi yang memberikan solusi lengkap ibeacon dan aplikasi SDK integration untuk mengatur iBeacon Device. Salah satu keuntungannya adalah iBeacon dapat diakses di Android OS and iOS, sehingga akan membuat integrasi antara backend dari Cubeacon dengan SDK lebih mudah, dimana pelanggan dapat mengatur campaign dari iBeacon devices, geolocation, indoor mapping, upload brochures dan analytics. 3. JEPRET STORY Jepret Story adalah aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk mengumpulkan dan mengatur berbagai foto yang diambil dari momen-momen spesial dalam hidup mereka, dan menciptakan cerita berbasis foto. 4. PHIRUNTHROPHY phiRUNtrophy adalah sebuah inisiatif sosial berbasis teknologi yang dikembangkan oleh Yayasan Pelita Cakrawala Inspirasi. Inisiatif ini
bertujuan untuk membantu penyelesaian berbagai permasalahan sosial melalui distribusi bantuan finansial yang adil ke berbagai isu-isu sosial yang paling prioritas dengan memperkenalkan skema “Charitification” yang mudah dan menyenangkan. 5. PIPETS Pipets membantu pelanggan untuk mengawasi binatang peliharaannya dari manapun dengan menggunakan smartphone Samsung atau perangkat Samsung’s lainnya. Pelanggan dapat melakukan pengawasan dan kontrol pada waktu tertentu yang telah dipilih sebelumnya. Fungsi lainnya bernama Smart Action, yang memiliki fungsi pengawasan dan kontrol yang bergantung kepada kondisi keadaan, seperti lampu yang otomatis menyala jika keadaan gelap dan berbagai fungsi lainnya. 6. IO Notes IO Notes adalah aplikasi note (catatan) yang simple dan aman. Catatan yang dibuat dengan IO Notes diamankan menggunakan standard industri untuk AES encryption, dan disimpan pada database yang di enkripsi menggunakan standard yang sama. Akses ke IO Notes selalu melalui password yang aman. 7. SIGAP SIGAP adalah aplikasi yang dapat membantu pelanggan untuk dapat selalu siaga terhadap bencana alam yang bisa terjadi kapan pun. Ketika bencana alam terjadi, informasi mengenai bencana akan dikirimkan kepada pengguna perangkat Samsung. Data diambil dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), sehingga informasi yang diberikan pelanggan adalah informasi yang akurat.
9859 9 September 2014
Games
Masha: Search and Rescue Penulis : Bambang
A
nda pasti mengerti dengan satu film animasi asal Rusia yang menceritakan seorang balita yang tinggal bersama seekor beruang dalam satu rumah kayu. Ya, Masha and The Bear. Film ini sangat ditunggu oleh anak-anak di Indonesia. Masha adalah anak yang cerdas dan menggemaskan meski sedikit nakal. Kenakalannya mampu membuat si beruang kalang kabut. Berbekal kesuksesan film animasi tersebut, Apps Ministry mengembangkan satu game yang dibuat untuk perangkat Android dan iOS. Game ini diberi judul Masha: Search and Rescue. Game yang bergenre 2D side scrolling ini dapat diunduh secara gratis baik di App Store maupun Google Play. Masha: Search and Rescue berkisah tentang petualangan Masha dengan balon udara. Dalam perjalanannya, Masha harus mengambil koin dan permen sebanyak-banyaknya. Tidak hanya itu, Masha juga harus menyelamatkan kelinci-kelinci untuk bisa naik ke dalam balon udara. Anda dapat memainkan game ini secara gratis hingga level 30, setelah itu anda akan diminta melakukan pembayaran sebesar IDR 70.544 untuk membuka level selanjutnya. Untuk mengendalikan Masha dan balon udaranya, anda bisa menggunakan tombol virtual yang terdapat di bagian kanan bawah. Balon bergerak secara konstan, kecuali jika menabrak rintangan maka kecepatan balon akan berkurang. Kecepatan balon juga bisa ditambah dengan menggunakan tombol yang terdapat di bagian kiri bawah. Ketika menabrak, jumlah permen yang telah kita kumpulkan juga akan berkurang. Dalam game ini juga tersedia fitur Shop yang menyediakan beragam kebutuhan dalam memainkan game. Visual yang ditawarkan game ini cukup bagus. Grafis 2D yang ditampilkan sangat halus dengan warna-warna yang ceria. Tidak hanya visualnya, audio yang disematkan juga tak kalah bagusnya. Suara Masha dengan logat Rusianya yang kental sangat menggemaskan. Bermacam teriakan dan ekspresi heboh membuat game ini sangat lucu. Game ini cukup menarik dan memang diperuntukkan bagi anak-anak.
60 September Januari 2014
Games
Petualangan Sang Dewa Petir Penulis : Bambang
G
ameloft merilis satu permainan bergenre Action Adventure. Permainan atau game ini terinspirasi dari salah satu film box office Thor The Dark World. Game ini telah tersedia untuk perangkat bersistem operasi Android dan iOS. Sebagai pengembang terkemuka, Gameloft meracik game ini dengan sangat baik. Didukung dengan kualitas grafis yang bagus dan detail, game ini juga memberikan kualitas yang tak kalah keren di sektor audionya. Gameplay yang dikemas dengan menarik membuat Anda tidak akan bosan memainkan game ini. Tidak hanya mengandalkan aksi semata, Gameloft juga menyematkan unsur strategi pada game Thor The Dark World. Untuk kontrol permainan, para pemain game ini dapat menggunakan virtual pad atau tidak. Jika memutuskan untuk tidak menggunakan virtual pad, maka para pemain cukup menyentuh kemana karakter harus bergerak, Anda tinggal menyentuh lawan maka karakter akan menyerang lawan tersebut. Dalam permainan ini Anda berperan sebagai karakter utama, Thor, yang akan berjuang membebaskan semesta dari kekejaman Dark Elf. Dengan bersenjatakan Mjolnir, Anda akan memulai petualangan di dunia pertama. Terdapat lima dunia yang dapat dijelajahi yaitu Asgard, Nidavellar, Jotunheim, Vanaheim dan Svartalfheim. Di setiap dunia akan terdapat beberapa lokasi yang harus ditempuh. Untuk setiap misi yang berhasil, akan mendapatkan bintang. Bintang ini sangat dibutuhkan untuk membuka batas lokasi dalam dunia selanjutnya. Jika belum berhasil mengumpulkan bintang yang dibutuhkan, maka Anda harus mengulangi petualangan tersebut sampai mendapatkan bintang yang dibutuhkan. Dalam petualangan di dunia kegelapan, Thor tidak bertarung sendiri. Anda akan ditemani oleh beberapa anak buah yang disebut Einherjar. Einherjar terdiri dari berbagai prajurit pemberani antara lain Fighter, Lancer dan Valkyrie. Setiap Einherjar memiliki kemampuannya tersendiri, seperti Fighter yang memiliki serangan besar, Lancer yang memiliki pertahanan yang besar dan Valkyrie yang mampu menyerang lawan dari kejauhan. Selain dibantu oleh Einherjar, Thor juga akan dibantu oleh Allies yang didapatkan dalam petualangan. Ada banyak Allies yang bisa membantu Thor dalam petualangannya antara lain Odin, Loki, Hogun, Sif dan Heimdal. Allies pertama yang bisa gamers dapatkan saat bertualang adalah Fandral. Ada dua jenis skill yang dapat dipelajari oleh Thor yakni skill aktif dan pasif. Skill aktif merupakan kemampuan yang digunakan Thor untuk menghabisi musuhnya seperti Lightning Storm, Lightning Blast, Mjolnir’s Might, Power of Asgard dan beberapa lainnya. Sedangkan skill pasif merupakan kemampuan Thor untuk memperkuat dirinya sendiri seperti meningkatkan jumlah Health Point, Damage, Defense, Speed dan beberapa lainnya. Dan anda dapat meningkatkan skill Thor dengan upgrade skill. Mjolnir bukanlah satu-satunya senjata yang dimiliki Thor. Terdapat banyak senjata lainnya, meski masih berupa palu tetapi memiliki kekuatan yang berbeda. Senjata tersebut antara lain Wolf Killer, Backbreaker, Head Splitter, Storm of Metal, Dauntless dan yang terkuat adalah Destroyer. Pada setiap pertarungan, anda harus memperhatikan HP anda. Apabila HP yang dimiliki Thor habis, maka pertarungan akan berakhir. Apabila Anda ingin menyelesaikan game ini dengan cepat. Anda bisa menggunakan URU yang didapat melalui premium service, pembelian dengan kartu kredit. Dengan menggunakan URU, anda bisa mendapatkan secara cepat Allies, Thor’s skill, Efek senjata Thor atau memulihkan HP Thor dengan cepat.
61 September 2014
Tips
Membuat Password untuk Banyak Akun Penulis : Qonita
P
assword kerap menjadi satu permasalahan serius belakangan ini. Seiring dengan menjamurnya keberadaan layanan digital (email, sosial media, blog dan lain-lain) dan semakin meningkatnya teknologi, privasi dan keamanan pun sangat diperlukan. Tentu Anda sudah begitu akrab dengan layanan surat elektronik alias email. Yahoo atau Google Mail menjadi salah satu layanan yang paling populer. Perlu diingat untuk menggunakan layanan ini, Anda membutuhkan data sensitif yang termasuk privasi. Salah satunya membutuhkan user name dan kata sandi atau password untuk membukanya. Sementara itu, layanan lain yang tengah populer yakni sosial media seperti YouTube, Facebook, Twitter, Path dan lain sebagainya juga membutuhkan user name dan password. Untuk bisa menggunakan layanan tersebut kamu harus mendaftar dan membuat akun sendiri, agar kamu memiliki username dan kata kunci alias password. Jika kamu ingin mengakses akun tersebut maka diwajibkan memasukkan username dan password tersebut. Lagi-lagi password menjadi salah satu faktor penting. Nah, seiring dengan banyaknya fasilitas atau layanan yang membutuhkan password, maka kamu harus terus mengingat kata kunci setiap akun layanan yang kamu miliki. Mungkin kamu akan dipusingkan dengan hal tesebut, untuk mempermudah dalam membuat password atau kata kunci. Berikut kami berikan tips supaya tak keteteran dalam membuat password untuk banyak akun. Harap diingat, password atau sandi alias kata kunci merupakan sesuatu yang sangat rahasia. Password harus dirahasiakan, bila perlu hanya pemilik akun saja yang tahu. Masalahnya, kadang kala kita lupa dengan passwordnya. Lupa passwaord beresiko fatal, kita tidak bisa mengakses akun yang dibuat sendiri. Password harus dibuat sulit, agar tidak diketahui orang lain. Bahkan, untuk setiap akun seseorang bisa saja membuat password berbeda-beda. Jika menggunakan satu password yang sama, akan beresiko orang bisa mengakses akun kita yang lain, saat password terbongkar atau bocor. Untuk mengantisipasi resiko password berikut tipsnya:
Buat password yang panjang demi keamanan.
01
Usahakan membuat password berbeda-beda untuk setiap akun yang dimiliki
02
Cari password yang mudah dihapal atau diingat. Sebaiknya berhubungan dengan halhal yang gampang diingat kamu, tapi sulit ditebak oleh orang lain.
03
Jangan menggunakan password yang umum seperti nama, tanggal lahir, tanggal nikah, dan lain-lain.
04
Untuk membuat password dengan banyak akun. Buat kata kunci yang sama untuk tiap akun, tetapi di bagian depan, tengah atau akhir disisipkan kata atau angka berbeda. Contoh:
05
• •
12345yahooJT untuk situs Yahoo 12345facebookJT untuk situs facebook
Nah, selamat mencoba!
62 September 2014
Tips
Dompetku:
Optimalisasi Uang Digital via Operator Penulis : Qonita
P
erkembangan teknologi telekomunikasi dan layanannya kian mutakhir. Hal ini mendorong kemunculan berbagai layanan yang lebih praktis bagi masyarakat. Salah satu layanan yang tengah naik daun dan mulai berkembang serta secara perlahan mulai banyak digunakan masyarakat adalah konsep less cash society seperti Dompetku. Dompetku merupakan salah satu layanan inovatif yang ditawarkan Indosat untuk para pelanggannya. Layanan ini mampu mendukung berbagai transaksi financial para penggunanya tanpa harus merogoh kocek. Yups menggunakan Dompetku kamu bisa melakukan berbagai transaksi finansial seperti pembelian di merchant, pembayaran tagihan, pengisian pulsa, P2P transfer, pengiriman uang melalui henpon yang telah didaftarkan. Menariknya, layanan Dompetku ini bisa diakses menggunakan semua jenis henpon dimana saja dan kapan saja. Layanan ini membuat kamu tidak perlu lagi membawa uang tunai banyak-banyak di saku celana dan meminimalisir resiko kecopetan. Untuk menjamin keamanan para pengguna saat bertransaksi menggunakan dompetku, setiap transaksi yang dilakukan harus menggunakan PIN. Selain itu, penggunaan Dompetku sangat mudah. Kamu bisa melakukan transaksi tanpa perlu ke ATM untuk pembelian, pembayaran tagihan, isi pulsa dan lain-lain melalui henpon. Transaksi yang dilakukan melalui Dompetku pun biayanya murah dan sangat terjangkau. Nah berikut tips untuk bisa menggunakan Dompetku dari Indosat. 1. Registrasi Dompetku •
• • •
Bisa dilakukan di Galeri Indosat yakni dengan datang membawa identitas diri lalu mengisi form registrasi Dompetku. Saldo minimal Rp 10.000 dan maksimal Rp 5 juta. Mendaftar di outlet bertanda khusus mengisi form registrasi. SMS ke 789. Anda juga bisa mendaftar lewat SMS. Reg<spasi>Nama Lengkap@Alamat@Nama Gadis Ibu Kandung. Kamu juga bisa mendownload aplikasi Dompetku di http://wap.indosat.com/dompetku.php?ct-down
sesuai dengan tipe henpon atau download di Play Store atau App Store. 2. Cek Saldo • • •
SMS ke 789. Cara mengecek saldo ini dengan mengetik Saldo<spasi>PIN UMB. Via UMB kamu juga bisa mengecek saldo, ketik saja *789*6*1# Aplikasi Dompetku. Pilih menu lantas Informasi > Balance 3. Belanja di Alfamart
• • •
Dengan Dompetku, kamu bisa berbelanja di Alfamart dengan mengetik SMS ke 789 dengan kata TOKEN<spasi>PIN dan kirim ke 789 UMB. Atau kamu bisa mengetik *789*2*4# Atau kamu bisa pilih Menu Pembelian > Pilih Alfamart di Aplikasi Dompetku. 4. Isi uang pulsa
•
Isi uang pulsa pun bisa dilakukandengan cara SMS ke 789 ketik PULSA<spasi>PIN<spasi>Nomor HP prabayar<spasi>nominal. Atau dengan mengetik *789*2*2#. 5. Membeli voucher PLN
•
Kamu juga bisa membeli voucher PLN prabayar. Caranya dengan SMS ke 789 ketik LISTRIK<spasi>PIN<spasi>ID PELANGGAN/ NOMOR METER <spasi> nominal. Atau dengan cara ketik UMB *789*2*3#.
So, dengan Dompetku, kamu bisa berbelanja tanpa harus membawa uang cash, ayo cepat daftar!
63 September 2014
Lensa henpon
Foto-Foto Gelembung Yang bikin kagum Bikin foto kreatif itu gak susah, hal ini dibuktikan oleh Ahmad Barokah, salah satu anggota Kofipon Jabodetabek, ketika ditanya susah gak membuat foto foto Gelembung yang mempesona dengan semburat warna yang merona. Ide ini tercetus karena Pengin nyoba sesuatu yang lain. Karena selama ini kalau motret macro cuma hanya seputar dunia serangga. Ternyata dengan sedikit kreatifitas, menggunakan bahan-bahan yang sering kita jumpai bisa menghasilkan foto abstract yang keren
T
erbukti dengan menggunakan peralatan yang seadanya bisa menghasilkan karya foto yang “Nyeni” banget. Padahal bahan yang digunakan cuma gelas plastic berwarna, senter, kertas warna, lensa makro, para pemotret henpon suka nyebut lensbong alias Lensa Bongkaran dari lensa kamera poket ataupun lensa lainnya seperti lensa kamera SLR bahkan dari lensa mesin fotocopy dan medium beberapa tetes minyak goreng Seperti yang terlihat di rubrik Lensa henpon foto foto yang ditampilkan begitu menggundang decak. Hasil nya terlihat sangat unik dan menggugah nilai artistic. Hasil fotonya mengingatkan kita pada foto foto saintific, berupa stuktur mulekul dan hasil percobaan labolatorium. Semoga menjadi inspirasi bagi para pembaca sekalian dan dapat menghasilkan foto yang luar biasa. Silahkan mencoba, kalau bagus kirim ke Majalah digital Jangantulalit.
Kirimkan karya foto menarik kamu dari kamera henpon minimal 7 maksimal 10 ke email
[email protected] untuk di dimuat di rubrik Lensa Henpon Majalah Digital jangantulalit.
64 September 2014
Lensa henpon
65 September 2014
Lensa henpon
66 September 2014
Lensa henpon
67 September 2014
Lensa henpon
68 September 2014
Lensa henpon
69 September 2014
Lensa henpon
70 September 2014
Lensa henpon
71 September 2014
Lensa henpon
72 September 2014
Lensa henpon
73 September 2014
Layanan Vas
Yuk Berkaraoke melalui henpon Penulis : Kushindarto
L
angitMusik Karaoke merupakan layanan video streaming musik minus one (tanpa vocal/hanya musik/instrumennya saja) yang dilengkapi dengan lirik melalui aplikasi smartphone layaknya berkaraoke, khusus bagi pelanggan Telkomsel. Untuk mendapatkannya bisa Download melalui Google Play Store, Cari LangitMusik Karaoke di Google Play kemudian install. Setelah berhasil buka aplikasi melalui list aplikasi di handphone Android Anda. Cara menikmati layanan LangitMusik Karaoke adalah sebagai berikut. Saat pertama kali aplikasi terbuka
akan menampilkan tutorial menggunakan aplikasi, baca tutorial secara seksama sampai dengan halaman terakhir. Selanjutnya pop up jendela registrasi/log in akan muncul. Klik daftar untuk mengaktifkan account LangitMusik Anda. Konfirmasi pendaftaran akan dikirimkan melalui SMS, pelanggan balas SMS dengan “Ya” Pelanggan akan mendapatkan SMS notifikasi sukses mengaktifkan layanan LangitMusik berserta username dan password. Masukan username (no henpon) dan password LangitMusik Anda pada kolom yang disediakan dan klik “Masuk”. Setelah berhasil login, pilih menu “Mulai” dan pilih judul lagu yang ingin dimainkan. Pada jendela konfirmasi pilih button “Setuju” maka jendela konfirmasi kedua akan muncul (USSD Push Confirmation). Ketik “1” dan klik SEND/OK pada USSD Push Confirmation jika transaksi sukses user akan mendapatkan notifikasi sukses transaksi melalui SMS. Untuk tarif setiap memutar video karaoke pelanggan akan dikenakan tarif Rp.1,000, belum termasuk PPN 10% (diluar biaya data). Layanan LangitMusik Karaoke adalah layanan sekali beli (one time purchase) namun Anda diharuskan berlangganan salah satu paket LangitMusik minimal paket Basic (Rp0/30hari). Aplikasi ini bisa digunakan pada semua tipe handphone yang memiliki sistem operasi Android 2.0 keatas dengan rekomendasi memori RAM di atas 512MB dan terkoneksi dengan jaringan data Telkomsel (GPRS, EDGE ataupun 3G, bukan Wi-Fi). Jika terjadi gangguan terkait layanan ini, dapat mengikuti prosedur yang sudah ditetapkan oleh CCM (tiket/remedy di email ke masing-masing backend support regional). Jika ada pertanyaan khusus, dapat ditujukan kepada Tim Digital Product & Service Delivery, via email ke
[email protected]
74 September 2014
Layanan Vas
Penawaran diskon dan kupon elektronik dari Telkomsel Penulis : Kushindarto
D
ijaman yang serba digital saat ini tentunya penawaran dan pembrian diskon sudah tak lazim lagi dilakukan dalam bentuk manual, kini sudah era digital, makanya penawaran dilakukan secara digital, Nah Telkomsel yng merupakan operator terbesar memberikan kemudahan kepada para pelanggannya untuk mendapatkan diskon dan kupon elektronik yang bisa dilakukan melalui sebuah smartphone. Telkomsel meluncurkan aplikasi Telkomsel Mobile Coupon yang merupakan sebuah aplikasi yang berisi berbagai penawaran menarik dalam bentuk diskon dan kupon elektronik. Dalam memberikan berbagai penawaran, Telkomsel bekerjasama dengan beberapa merchant, di antaranya: Coldstone, Zalora, Lottemart, Wacoal, Presotea, dan Floweradvisor, serta ke depannya akan menyusul hadir banyak merchant yang menarik di aplikasi ini.
General Manager Retail and Couponing Telkomsel, Edwin Ariono mengatakan “Kami ingin memberikan pelanggan Telkomsel kemudahan di dalam mendapatkan berbagai penawaran menarik. Jika dahulu penawaran diberikan dalam bentuk diskon atau kupon secara fisik, maka kini Telkomsel Mobile Coupon menghadirkan tren baru secara digital, bukan hanya dalam bentuk desktop, tapi juga mobile.” Pelanggan bisa menikmati aplikasi ini dengan terlebih dahulu mengunduhnya di Google Play Store menggunakan keyword Telkomsel Mobile Coupon. Setelah melakukan registrasi data diri dan nomor Telkomsel, pelanggan dapat memilih kupon yang diminati, klik dan masukan ke My Pocket. Selanjutnya pelanggan dapat menggunakan kupon yang sudah ada di My Pocket ketika sedang bertransaksi. “Aplikasi ini tidak hanya memberikan kemudahan bagi para pelanggan Telkomsel untuk mendapatkan penawaran, namun juga kenyamanan dan keamanan dalam melakukan transaksi, karena semua dapat diakses melalui henpon pelanggan. Selain itu pelanggan juga tidak perlu khawatir akan kehilangan kupon fisik karena kupon tersebut disimpan dalam bentuk elektronik”, tambah Edwin. Aplikasi Telkomsel Mobile Coupon berisi beberapa fitur, di antaranya: daftar merchant yang menghadirkan promo, search merchant promo berdasarkan kategori lokasi, share kupon melalui social media dan Mobile Redemption System. Nah gimana anda berminat silahkan unduh aplikasinya di playstore.
75
Aplikasi
September 2014
BaBe
Baca Berita Indonesia Aplikasi Berita Lengkap di Henpon Penulis : Qonita
K
ebutuhan pengguna henpon dan tablet dalam mengakses berita atau informasi terbaru yang beredar cukup tinggi. Tak heran, beragam aplikasi penyedia layanan berita bertebaran di perangkat bergerak. Nah, salah satu aplikasi yang cukup unik dan bisa ditemukan di sistem operasi Android adalah BaBe yang merupakan kependekan dari Baca Berita Indonesia. BaBe tampil dengan ikon cukup unik yakni gambar wajah seorang 'BaBe' nan Indonesiawi kalau tidak bisa dibilang berwajah khas betawi. Berita atau informasi yang didistribusikan aplikasi ini cukup lengkap dan komprehensif serta diperbaharui setiap detik. Informasi di BaBe berasal berita dari berbagai situs portal berita lengkap dan terpercaya. Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur unggulan yang cukup memudahkan penggunanya dalam mengakses berita. Beberapa di antaranya adalah rekomendasi yang menawarkan berita sesuai minat langsung di halaman depan aplikasi. Kemudian ada kompresi yang memudahkan kamu membaca berita update dalam hitungan detik dengan cepat dan ringan. Jadi menghemat kuota internet. Buat yang ingin topik terbaru, ada fitur Topik Ngetrend. Tersedia pula beragam fitur lain seperti Artikel, Search, Beri Komentar hingga kategori sesuai minat pengguna. BaBe menyajikan lebih dari 40 variasi kategori, diantaranya berita Politik, berita Gadget, berita Artis Selebritis, berita Sepak Bola, berita Film, berita Bisnis Ekonomi, berita Internasional, Anime, KPop dan masih banyak lagi. Semua diperbarui dalam hitungan detik.
76
Aplikasi
September 2014
Onavo Extend
Aplikasi Penghemat Kuota Internet
Penulis : Qonita
K
uota internet merupakan satu hal krusial buat pengguna henpon. Tak jarang, demi menghemat jatah layanan data, banyak pengguna henpon yang sengaja berburu aplikasi khusus. Nah, salah satu aplikasi untuk iPhone atau Android yang bisa membantu mengurangi konsumsi data berlebihan namanya Onavo Extend. Onavo Extend bisa meredam konsumsi data saat akses internet melalui henpon tetapi tidak menggunakan Wi-Fi. Aplikasi ini beroperasi secara diam-diam di background. Kelebihan lain dari aplikasi ini adalah memiliki kemampuan untuk dikustomisasi dan bisa menyediakan laporan penggunaan data yang cukup detil. Onavo Extend lebih cenderung sebagai aplikasi kompresi yang bekerja di background untuk meminimalisir penggunaan layanan data pada henpon saat tak terkoneksi ke Wi-Fi. Aplikasi ini mengambil aktifitas data intensif, mulai dari mencari peta, mengirim dan menerima email dan browsing di internet. Onavo bekerja dengan mengarahkan segala aktifitas terkait internet melewati servernya. Data kemudian dikompres sebelum dikirimkan ke perangkat kamu. Cara kerjanya mirip yang dilakukan perangkat Blackberry, menggunakan kompresi pada server untuk mengurangi jumlah data yang ditransmisikan. Onavo bisa bekerja untuk berbagai aplikasi seperti Safari, Mail dan lain-lain. Tapi harap diingat, karena data diarahkan ke server Onavo, maka masalah keamanan dan privasi tetap harus jadi perhatian. User interfacenya menyediakan tiga menu: Data Saver, Reports, dan Settings. Jika kamu ingin mengurangi biaya pemakaian layanan data, aplikasi ini mungkin bisa sedikit membantu.
77
Aplikasi
September 2014
Snaptee
Desain dan Cetak T-Shirt Melalui Henpon
Penulis : Qonita
T
idak dapat dipungkiri, kemajuan teknologi membawa bermacam kemudahan bagi masyarakat tanpa kecuali di dunia desain. Dulu untuk membuat kaos, orang harus repot mendesain, mencetak di atas kalkir, mengafdruk cetakan ke screen kemudian menyablonnya. Sekarang, berkat teknologi semua dapat dengan mudah dibuat dengan digital printing. Anda hanya tinggal mendesain di henpon lalu cetak di atas kain atau t-shirt. Cukup simple. Kemudahan mendesain dan mencetak di atas t-shirt dapat dilakukan di perangkat bergerak seperti henpon dan tablet. Sebuah aplikasi bernama Snaptee T-Shirt Design dapat digunakan untuk mendesain dan mencetak langsung ke atas t-shirt melalui henpon atau tablet berbasis Android atau iOS. Aplikasi buatan perusahaan bernama Snaptee Limited berbasis di HongKong hingga sekarang memiliki lebih dari 700.000 desain semenjak pertama kali diluncurkan. Pelanggannya pun telah tersebar di 50 negara termasuk beberapa negara-negara di Asia. Bahkan, Snaptee telah menambah fasilitas bahasanya yakni Thailand dan Indonesia. Cara mengoperasikannya cukup mudah. Pertama, Anda harus mendaftarkan diri dengan memasukkan e-mail dan password, atau bisa juga sign in melalui akun Facebook atau pun Twitter. Setelah semua ketentuan terpenuhi, Anda dapat mulai mengaplikasikan ide-ide kreatif melalui Snaptee. Untuk memulai memilih desain, klik simbol kaos yang berada di atas. Kemudian Anda dapat memilih apakah akan mengambil gambar yang tersimpan dalam album kamera, mengambil satu foto baru atau mengambil gambar dari gallery akun Instagram. Setelah memilih foto atau gambar, Anda memilih warna kaos dan style. Saat ini, warna kaos yang disediakan hanya putih dan hitam. Sedangkan style yang disiapkan cukup banyak, Anda tinggal scroll ke atas atau bawah untuk memilihnya. Langkah selanjutnya, masuk ke menu desain. Melalui menu ini, Anda bisa lebih detail lagi menyelesaikan desain seperti menentukan posisi, ukuran gambar, serta menerapkan berbagai filter. Beberapa filter yang tersedia layaknya aplikasi edit foto. Mengubah kontras, kecerahan serta ketajaman warna juga bisa dilakukan untuk mendapatkan desain terbaik. Setelah selesai, tinggal klik tanda centang yang terletak di bar bagian atas untuk menyimpan desain. Anda juga dapat menambahkan tulisan pada desain anda dengan memilih tab abc pada bagian atas. Anda juga dapat berbagi hasil desain anda melalui jejaring sosial Facebook dan Twitter. Dan jika Anda cukup percaya diri bahwa hasil desain sangat bagus, Anda dapat memilih menu “Publish and Sell“ untuk menawarkan hasil kreasi itu. Untuk setiap T-shirt dengan desain yang Anda buat, akan mendapatkan komisi sebesar 10%. Ada pula, fitur “Allow Remix”, apabila fitur ini diaktifkan, maka Anda mengijinkan user lain untuk berkreasi dengan hasil olahan anda. Jika telah puas dengan desain yang buat, Anda bisa meminta bantuan Snaptee untuk mencetak hasil kreasi tersebut ke dalam t-shirt, tentunya tidak gratis. Anda akan dibebani biaya sebesar $23.99 USD untuk Snaptee T-Shirt sudah termasuk biaya kirim. Jadi Anda tidak perlu lagi repot mencari percetakan yang mau mencetak hanya satu t-shirt. Anda juga tidak perlu lagi meminta bantuan orang lain untuk mendesain. Semua dapat anda lakukan sendiri dan hasilnya pun tidak akan ada yang menyamai. Aplikasi ini hadir dengan interface yang simple dan sangat mudah dioperasikan. Layanan ini cukup popular digunakan desainer untuk membuat pola gambar secara praktis. Anda dapat mengunduh aplikasi ini secara gratis melalui Google Play Store ataupun AppStore. Kapasitas file unduhan sebesar 28.65MB. Selamat berkreasi.
78 September 2014
Gadget
Canon PowerShot SX400 IS
Kamera Saku Menawan dan Mumpuni Penulis : Bambang
K
onsumen menyadari sebuah kamera bukan hanya butuh resolusi gambar tinggi dan mudah penggunaannya, tetapi juga butuh kualitas gambar yang, dengan fitur dan teknologi terbaik yang bisa memotret dari jarak dekat mau pun jauh. Untuk itu, Canon melalui Datascrip hadirkan Canon PowerShot SX400 IS. SX400 IS merupakan kamera saku super zoom yang praktis dan mudah dibawa. Kamera bisa menghasilkan foto video. Aspek ergonomis juga terlihat dari desain grip yang aman dan nyaman.
Kamera ini terintegrasi dengan teknologi ZoomPlus Canon untuk mempermudah membidik subjek yang jauh. Kamera bersensor 16MP dengan lensa sudut lebar dan dilengkapi kecanggihan 30x-60x optical zoom melalui teknologi ZoomPlus Canon. Adanya teknologi Image Stabilizer (IS) untuk mendeteksi guncangan sehingga hasil gambar tetap tajam. Prosesor gambar DIGIC 4+ dan sensor tipe 1/2.3”, mampu bekerja dengan auto-focus yang cepat dan akurat. Kamera saku yang cukup mempuni bagi siapa pun bisa diperoleh dengan harga yang sangat terjangkau yakni hanya Rp1,950 juta.
CanonScan LiDE 220
Scanner Berteknologi Cloud Penulis : Bambang
C
anon perkenalkan scanner flatbed desain minimalis berkemampuan optimal bernama CanoScan LiDE 220. Scanner ini bisa memindai foto dan dokumen, serta dapat mengirimkan hasil pemindaian ke cloud drive seperti Dropbox dan Evernote. Scanner ini ringkas dan ringan sehingga mudah dibawa kemana-mana. Untuk sumber listrik tidak perlu repot, hanya cukup memanfaatkan port USB di komputer atau laptop untuk menghidupkan scanner. Jadi para pengguna tidak perlu repot lagi mencari sumber tegangan listrik. Pemindai ini mampu memindai dokumen hingga resolusi 4.800×4.800 dpi dengan kedalaman warna Vivid hingga 48-bit serta mengenali lebih dari 281 triliun warna.
Menariknya pemindai ini dilengkapi sensor CIS (Contact Image Sensor) teknologi OCR (Optical Character Recognition) sehingga memudahkan pemindaian dokumen-dokumen penting dengan hasil yang lebih sempurna. Untuk memindai dokumen bisa dalam posisi vertikal (upright scanning). Pemindai ini sangat cocok untuk memindai dokumen kertas ke dalam media lainnya. Masyarakat Indonesia masih banyak memiliki dokumen kertas yang perlu dialihkan. Dalam memasarkan produk ini, Canon mempercayakan kepada Datascrip sebagai distributor tunggal dan menjualnya dengan harga Rp 999.000.
79 September 2014
Gadget
Polytron Big Band BB 5510
Ampliteater Mumpuni untuk Musik Penulis : Bambang
P
olytron hadirkan produk Audio berteknologi canggih. Bernama Big Band BB 5510. Perangkat ini sebagai Ampliteater yang wajib dimiliki rumah tangga yang gemar bermain Band di rumah. Mengusung desain handal dan kuat dengan 3-Way Floorstanding Speaker memastikan suara yang dihasilkan kuat dan bertenaga. Perangkat berbalut 3D Futuristic Display dan finishing di Touch Panel dengan Backlight berwarna biru ekslusif, membuat Big Band terkesan premium dan mewah. Menggunakan Rocket Blaster Engine menjamin reproduksi suara bass yang konsisten pada setiap kontur lantai di rumah Anda. Selain itu, adanya fitur Bluetooth juga memudahkan Anda memainkan musik dari gadget tanpa harus menggunakan kabel. Mempunyai keluaran System Speaker 5.0 Channel Output seperti layaknya suara Home Theatre. Fasilitas lain yang melengkapi perangkat ini seperti port HDMI output, Line input, USB input.
Lenovo P300
WorkStation Sesuai Kebutuhan Bisnis Penulis : Bambang
L
enovo menghadirkan produk terbaru untuk para pelaku bisnis bernama ThinkStation Lenovo P300. PC Desktop ini memiliki daya guna dan berkinerja terbaik, juga bisa dicustom sesuai kebutuhan. Workstation entry-level bertujuan memberikan flaxsibilitas yang belum pernah ada sebelumnya. Misalnya chassis tidak lagi memiliki pegangan yang besar. Lenovo berkomitmen hadirkan solusi-solusi yang inovatif untuk menjawab tantangan yang dihadapi para professional bisnis. Lenovo P300 memiliki keunggulan di prosesor, kemampuan grafis dan sertifikasi ISV untuk menjalankan berbagai aplikasi. Perangkat ini bisa dikustomisasi guna memenuhi setiap kebutuhan penggunanya. Satu hal menarik yakni Flex modul. Modul ini membuat penggunanya bisa menambahkan beberapa komponen yang dibutuhkan disesuaikan dengan penghematan
Keunggulan utama Big Band adalah Band input, yaitu untuk Guitar input, Keyboard input, Bass input, Microphone input yang dapat dioperasikan di main unit ini secara bersamaan. Seperti layaknya seri Home Theater, seri Big Band BB 5510 ini juga dapat dijadikan Home Theater. Komponen speaker-nya yang lengkap; speaker front right, speaker front left, center, rear right, dan rear left menjadikan unit ini sangat cocok di set up menjadi Home Theater layaknya studio cinema yang canggih dan mumpuni. Big Band BB 5510 merupakan speaker yang dibutuhkan konsumen masa kini yang menginginkan perangkat HiFi yang multifungsi dan harga yang kompetitif. Perangkat berkualitas ini dipasaran dengan harga Rp.2,5 jutaan.
biaya tambahan untuk modul ini mendukung kombinasi optical drive ultra slim, media card reader 29-in-1, IEEE 1394 Firewire dan eSATA. Fasilitas yang ditawarkan ini memudahkan penggunanya memindahkan data ke perangkat lain. ThinkStation ini didukung prosesor Intel Xeon E31200v3 dan prosesor Intel Core Generasi keempat, workstation ini mempu menjalankan beban pekerjaan secara terus menerus. Pengguna bisa memilih beberapa kategori graphic card dari Nvidia, dari kartu grafis standar hingga kartu grafis di kelas profesional. Sementara untuk prosesor, Lenovo memberikan tawaran varian dari generasi Xeon dan Intel Haswell dari seri Core i3, i5 hingga i7. Lenovo P300 menggunakan sistem operasinya dengan OS Microsoft Windows 7 hingga Windows 8.1 dan mulai tersedia sejak September 2014 dengan harga Rp 15 juta.
Wawancara
Wawancara
Ika Paramita
Rahmad Widjaja Sakti
Marketing Manager Sony Mobile Indonesia
Edisi 23 Oktober 2013
@Jangantulalit
PREVIEW
Jangantulalit
Direktur Produk & Marketing SpeedUp
Bagi Sony Mobile 2013 merupakan Tahun Breakthrough
@Jangantulalit
@Jangantulalit
Jangantulalit
Jangantulalit
Focus di tablet, terjun ke pasar Smartphone, dan merangkul Developer konten Lokal
Edisi 24
@Jangantulalit Jangantulalit
November 2013
IEW HTC ONE MINI
Lensa henpon :
PREV HTC DESIRE 601
SONY XPERIA Z1
BLACKBERRY Z30
Lensa Henpon Terpesona dengan Tekstur Kayu
NASIB CDMA
Tips Dongkrak Memori RAM Android
MIDH Business Head Lenovo Indonesia
Henpon Android Dual Core Di Bawah Rp 1 Juta
Duh BlackBerry
TREN 2014
Rubrik Tips : Yuk Kita Berbagi Pulsa XL
Berkah tapi galau
Target Lenovo menjadi no 2 di Indonesia dengan market sher 20 %
Aplikasi :
Lensa Henpon : KREATIVITAS TANPA BATAS
Rubrik experiance : Yuk Transaksi perbankan melalui Henpon
HIDUP SUSAH, MATI GAK MAU Agus Sugiharto
Tren Market :
Rubrik Tips : Mengetahui Tipe Android Kamu
Gadget Lewat XL Dekat, Buah Hati Makin Dekat
Tren Market Tablet 8 inci Sebagai Tab Sejati
Wawancara
Imlek di Petak Sembilan
MICROSOFT LUMIA 4.3 NOKIA LUMIA 2520 ZTE GRAND S FLEX
LG OPTIMUS L1 II
Edisi 25
Desember 2013
LAYANAN DATA & KONTEN VIDEO
AlaCards Belanja Pintar Dengan Dompet Virtual
Rubrik experiance : Yuk Mari Manfaatkan XL TUNAI
YUK … MOTRET Merza Fachys PAKE HENPON…. Wawancara
Tren Market : Henpon Android Murah BBM-an makin meriah
Presiden Direktur PT Smart Telecom
Edisi 26 Januari 2014
Wawancara
Hiro Wardhana
Berita Operator :
Deputy Director Digital Business Cyrus
Kami ingin jadi Inkubator Developer Hingga Aplikasi bisa mudah ditemui konsumen
@Jangantulalit Jangantulalit
@Jangantulalit
@Jangantulalit
Jangantulalit
Jangantulalit
Experience : Focus :
Mobile World Congress (MWC) Perhelatan Dunia Selular
Lensa Henpon :
Foto Makro pake henpon Hasilnya Memberikan decak kagum
Menggunakan Jam tangan Pintar SmartWatch dari SpeedUp
Ivent :
Pameran & Hunting foto Kofipon Berkarya dalam keterbatasan
Lensa Henpon :
XL Bakunjang Borneo Jalan Jalan di Negeri Seribu Sungai
Experience :
FACEBOOK PAGE XL RAME CAPAI 3 JUTA FANS PRE-ORDER BLACKBERRY Z3 LEWAT OPERATOR XL
Menghadirkan Hiburan keluarga Menggunakan SpeedUp TV Euphoria
Tips :
Optimalisasi Fitur Kamera Tips Membersihkan Henpon dan Casing
Berita Operator :
Lensa Henpon :
Indonesia Genggam Internet Berantas Buta Internet di Indonesia
Motret Petir Pake Kamera Henpon
Tren Market :
Henpon Kampium di kelas Premium
Berita Operator :
Smartfren Targetkan 15 Juta Pelanggan pada 2014
Persaingan
TIPs :
Cara Mudah Instal Aplikasi Android di BB10
Smartphone layar 5 inch Edisi 27 Februari 2014
NOKIA KU SAYANG
Antara brand Lokal & Global
Akhirnya….. Edisi 28 Maret 2014
Edisi 29 April 2014
NOKIA KU MENGHILANG
XL Mengakusisi AXIS
Gunakan Henpon Tak sekedar
Telpon
Jangantulalit
@Jangantulalit
www.jangantulalit.com
CDMA akan terus hidup Selama masih memenuhi kebutuhan pelanggan