VOLUME 04
Oktober-Desember 2016
Daftar Isi 2
Sosialisasi Road Map Reformasi Birokrasi 2015-2019 Lingkup Badan Karantina Pertanian........... Cegah Pungli Melalui PROTANI (Program Dan Pelayanan Pertanian)...................................................... Bertekad Cetak Tunas Integritas, Mentan Tandatangani Deklarasi PROTANI...................................... Karantina “Katakan Tidak Pada Narkoba!”............................................................................................................. Review Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Intern (SPI) Sekjen KementerianPertanian ........ Maturitas Penyelenggaraan SPI untuk Mewujudkan Aceh Lumbung Pangan Nasional................. Rapat pembahasan Revisi Pedoman Pengelolaan Gratifikasi Lingkup Kementan............................... Sosialisasi Pengadaan Barang/Jasa............................................................................................................................. Para Menteri APEC Mendeklarasikan Perkuat Ketahanan Pangan denganPembangunan .......... Workshop Pemberdayaan P4S Melalui Program CF-SKR............................................................................... Kelembagaan Pusat............................................................................................................................................................ Rakorteknas II Ditjen PKH, Mentan Arahkan Upsus SIWAB Tahun 2017............................................... Penetapan Pemenang Lomba Tertib Arsip antar Unit Kerja Eselon I dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Daerah Lingkup Kementerian Pertanian Tahun 2016........................................................... Peningkatan Akurasi Model Standing Crop (SC) Padi Sawah Mendukung Program Upaya Khusus Swasembada Beras............................................................................................................................................ Bimbingan Penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) Administrasi Pemerintah di lingkungan Direktorat Jenderal Hortikultura...................................................................................................... Workshop Penyelarasan Peta Proses Bisnis dan Penyusunan Cross Functional Map/ CFM Kementerian Pertanian.................................................................................................................................................... Evaluasi Penerapan Standar Operasional Prosedur (SOP) Lingkup Kementerian Pertanian......... Temu Koordinasi Kehumasan Itjen Kementan Tahun 2016 .......................................................................... Evaluasi & Teknis Penyusunan Standar Operasional Prosedur Lingkup Balitbangtan..................... Penyematan Tanda Kehormatan “ Satyalancana Karya Satya” pada HUT KORPRI KE - 45............ Bimbingan Teknis tentang Penyusunan Standar Teknis Kegiatan SKP.................................................... e-Kinerja : Pengukuran Kinerja Pegawai Secara Elektronik........................................................................... pengembangan pola penilaian angka kredit pejabat fungsional berbasis SKP...................................... Survei Medical Check Up untuk Pegawai Kementerian Pertanian Wilayah Kerja Bandung dan Sekitarnya..................................................................................................................................... Sosialisasi Panduan Teknis Penulisan dan Pendampingan Naskah Buletin Teknik Pertanian...... Apresiasi Kepegawaian Lingkup Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian.................. Pelantikan Pejabat Eselon III dan IV Lingkup Direktorat Jenderal Hortikultura................................. Bimbingan dan Penyusunan Analisis Jabatan serta Beban Kerja di Dirjen Hortikultura............. Pelantikan Pejabat Eselon III & IV Lingkup Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian....... Pertemuan Training Presentation Skill dan Service Excellence Lingkup Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan............................................................................................................................................................... Sosialisasi Penerapan E-Kinerja di Lingkup Direktorat Jenderal Perkebunan...................................... Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Kesehatan Menyongsong Profesionalisme ASN....................... Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan Bidang Manajemen dan Sumber Daya Manusia Biro Hukum Sekretariat Jenderal Tahun 2016...................................................................................................... Ekspose Unit Kerja Pelayanan Publik Berprestasi Bidang Pertanian Tahun 2016............................... KPK Survei Integritas Pelayanan Publik Pusat PVTPP..................................................................................... Tidak Perlu Antri, Kini Ada “PRIOQKLIK” Di BBKP Tanjung Priok.......................................................... Kementerian Pertanian Raih Predikat Kepatuhan Pelayanan Publik Tahun 2016............................. Sekretariat Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Memperoleh sertifikatISO 9001:2015....... Bimbingan Teknis Pengembangan Metode Perhitungan Luas Tanam/Luas Panen berbasis Citra Satelit di Kabupaten Brebes dan Karawang ............................................................................................... Pendekatan pada Perawatan Gigi Anak................................................................................................................... Penghargaan Kepada Pelaku Pembangunan Pertanian................................................................................... Pengajian Bulan Oktober Tahun 2016....................................................................................................................... Pembinaan Persiapan mengikuti MTQ Ke III KORPRI Tingkat Nasional di Samarinda.................... Bakti Sosial Dalam Rangka Memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016.......................................... Pengajian Bulan Nopember Tahun 2016.................................................................................................................. Rapat Koordinasi Persiapan PORNAS KORPRI Ke XIV Tahun 2017.......................................................... Partisipasi dalam Ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) KORPRI Ke III Tingkat Nasional..... Senam Bersama Dalam Rangka Memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016................................ Penilaian Lomba K(K3) Kantor Unit Eselon I lingkup Kementerian Pertanian..................................... Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata dalam rangka Memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016.................................................................................................................................. Upacara Memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016................................................................................ Pengajian Bulan Desember Tahun 2016................................................................................................................... Pengumuman Hasil Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Analis Ketahanan Pangan........................
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
Kata Pengantar Assalamu’alaikum Wr. Wb. Buletin ini merupakan media komunikasi tentang Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi di lingkungan Kementerian n Pertanian yang diterbitkan setiap 3 bulan sekali. Edisi ini merupaka edisi Keempat periode Oktober sampai dengan Desember 2016. Buletin ini menyajikan informasi tentang kebijakan di bidang di Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi, dan penerapan n lingkungan Kementerian Pertanian serta artikel tentang kesehata dan kerohanian. Semoga buletin ini dapat menambah wawasan kita semua, i terutama di bidang Organisasi, Kepegawaian dan Reformas Birokrasi. Selamat membaca. Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
TIM REDAKSI : Pengarah: Ir. Hari Priyono, M.Si | Penanggung Jawab : Drs. Abdul Halim, M.Si | Ketua Dewan Redaksi : Drs. Nawawi Nata, M.Si | Wakil Ketua Dewan Redaksi : Ir. Salman | Anggota : Ida Zuraida, S.IP (Ditjen PSP), Muh. Ronaldi B. Yugo, S.Si (Ditjen TP), Eman Supriadi, SE (Ditjen Horti), Sukim Supandi, S.Sos., MM (Ditjenbun), Nila Aunillah, S.IP (Ditjen PKH), Darmawan H. Soesono, S.Kom (Itjen), Nicho Nurdebyandaru, S.Si (Balitbangtan), Marresya Dessilvia, S.Kom (BPPSDMP), Nismawati (BKP), Mia Dian Ratnasari, S.Sos., MM (Barantan), Lucas Suharyanto, S.Sos., M.Si (Biroren), Drs. Sugeng Waluyo, MM (Biro OK), Anna Amelia, S.Sos (Biro OK), M. Ikhsan, S.Kom (Biro OK), Nik Kurnia Hadianzah, A.Md. (Biro OK), Ulfia M. Supatmanto, Apt (Biro OK), Gatot Ajiseno, S.Sos., MM. (Biro Hukum), Drs. Hendrykris, MM (Biro KP), Gusriadi Rahmawan, SE., MM (Biro UP), Isna Helmi Y., S.Kom (Biro KLN), Nandi Hendriana, ST., M.Kom (Biro Humas dan IP), Eli David, S.Sos., MM. (Pusdatin), Ratna Dewi Ambarwati, S.S (PPVTPP), Slamet Sutriswanto, A.Md. (Pustaka), Dr. Ir. Syahyuti, M.Si (PSEKP) Sekretariat : Tan Rudiana Sukandar, S.AP (Biro OK), Fernando Simanjuntak, SH., MH. (Biro OK), Ndaru Joko Kuncoro, SH (Biro OK), Dwi Dinia Rahayu, S.Kom., MTI (Biro OK), Agung Danang Rahadi, SE (Biro OK),
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
3
MANAJEMEN PERUBAHAN
SOSIALISASI ROAD MAP REFORMASI BIROKRASI 2015-2019 LINGKUP BADAN KARANTINA PERTANIAN
P
eraturan Menteri Pertanian Nomor 15 Tahun 2016 tentang Road Map Reformasi Birokrasi Kementerian Pertanian Tahun 2015-2019 merupakan rencana kerja rinci dan berkelanjutan yang memberikan arah bagi pelaksanaan reformasi birokrasi di Kementerian Pertanian sekaligus menjawab tantangan yang tersisa pada Road Map Kementerian Pertanian periode 2010-2014.
Hasil sementara Penilaian Mandiri Reformasi Birokrasi (PMPRB) yang dilakukan oleh tim evaluator dari Kementerian PAN dan RB yang disampaikan pada bulan Oktober 2016 menyatakan bahwa salah satu nilai komponen pengungkit pada Manajemen Perubahan masih menyisakan tantangan yaitu bagaimana road map RB yang diusung oleh Kementerian Pertanian dapat menyentuh dan dipahami oleh seluruh pegawai.
Upaya Badan Karantina Pertanian (Barantan) agar Road Map RB dapat dipahami oleh petugas karantina adalah dengan mengadakan Sosialisasi Reformasi Birokrasi yang diselenggarakan pada tanggal 21-23 November 2016 bertempat di Hotel Grand Diara Puncak. Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Badan Karantina Pertanian, Bpk. drh. Mulyanto, MM dan dihadiri oleh Bpk. Drs. Nanang Suryana, MM. sebagai narasumber dari Biro Organisasi dan Kepegawaian, yang memberikan pemahaman tentang arah kebijakan Reformasi Birokrasi di Kementerian Pertanian Tahun 2015-2019. Kegiatan ini diikuti oleh 70 orang peserta sebagai perwakilan dari 52 UPT Karantina. Peserta diharapkan dapat memahami secara komprehensif dan menyebarluaskannya di UPT masing masing tentang apa dan bagaimana Barantan mengusung dan mensukseskan Road Map Reformasi Birokrasi Kementerian Pertanian Tahun 2015-2019. (mdr)
4
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
MANAJEMEN PERUBAHAN
Cegah Pungli melalui Protani (program dan pelayanan pertanian)
I
nspektorat Jenderal Kementerian Pertanian menggelar Gerakan Revolusi Mental Kementerian Pertanian dengan tema “Petani Mulia, Pro Pangan Dunia”. Kegiatan PROTANI ini merupakan kelanjutan rangkaian pembinaan tekad anti korupsi yang telah dilaksanakan Inspektorat Jenderal sejak tahun 2008. Tema ini diambil untuk menyesuaikan isu strategis atau program dan kebijakan yg diterapkan Manteri Pertanian. Selain itu juga dalam rangka mendukung komitmen Itjentan dalam mereproduksi sebanyak mungkin tunas integritas untuk pencegahan terjadinya pungutan liar (pungli) pada program pangan berkelanjutan dan Pelayanan Pertanian. Kegiatan dilaksanakan pada 15-17 November 2016 di Auditorium Kementerian Pertanian. Peserta sebanyak 300 orang yang terdiri dari seluruh pejabat eselon I, II, III, dan IV Pusat dan UPT Lingkup Kementerian Pertanian. Kegiatan PROTANI dimaksudkan untuk mengawal terwujudnya Program Pangan Berkelanjutan dab Pelayanan Pertanian menuju Lumbung Pangan Dunia. Huruf O pada PROTANI merupakan ajakan dan dorongan dari Komisi Pemberantasan Korupsi untuk membentuk satgas anti pungutan liar di Kementerian Pertanian. Pada sambutannya, Irjen kembali menghimbau agar satker/UPT tidak memberikan imbalan dalam bentuk apapun kepada auditor Itjen dan juga menghimbau agar tidak segan melaporkan auditor Itjen yang melakukan penyimpangan saat melaksanakan tugas. Melalui kegiatan PROTANI diharapkan akan terbentuk tunas-tunas integritas yang memiliki integritas, etos kerja dan semangat gotong royong yang tinggi. Selain itu, memberikan kualitas pelayanan profesional, integritas dan bersih kepada masyarakat, dan terbentuk Zona Integritas Wilayan Bebas dari Korupsi/ Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani di lingkungan Kementerian Pertanian, untuk Menuju Lumbung Pangan Dunia. Tagline Pungli: “TiPS: Tunas Integritas, Pungli Stop” (Sumber Berita: Itjen Kementan by Darmawan H.S/
Indrastari S.)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
5
MANAJEMEN PERUBAHAN
Bertekad Cetak Tunas Integritas, Mentan tandatangani Deklarasi Protani
I
nspektorat Jenderal bertekad untuk mereproduksi sebanyak mungkin Tunas Intregitas di Kementerian Pertanian. Untuk mengoptimalkan aksi tersebut, yang dilakukan Inspektorat Jenderal adalah menguatkan komitmen seluruh pimpinan mulai dari Menteri Pertanian dan seluruh jajaran pejabat Eselon I melalui penandatanganan “Deklarasi Protani”. Penandatanganan dilaksanakan pada kegiatan Pembinaan Tekad AntiKorupsi “PROTANI” di Auditorium Kementerian Pertanian pada tanggal 16 Nopember 2016. Deklarasi Protani dibacakan langsung oleh Menteri Pertanian diikuti oleh seluruh pimpinan dan pegawai yang hadir dan ditandatangani oleh Menteri Pertanian dan seluruh pejabat eselon I di lingkungan Kementerian Pertanian. Deklarasi Protani memuat 4 komitmen yaitu: 1. Pembangunan program dan pelayanan pertanian untuk mewujudkan lumbung pangan dunia; 2. Penyelenggaraan Sistem pengendalian intern dalam program dan pelayanan pertanian; 3. Penyuburan Tunas Integritas untuk pemberantasan pungli dalam pelayanan pertanian; 4. Pembudayaan Totalitas 5B: Beribadah, Bekerja, Belajar, Berkarya dan Berbagi dalam pelayanan dan program Pro Petani. Deklarasi tersebut sebagai mile stones bagi Inspektorat Jenderal Kementerian Pertanian bekerjasama dengan seluruh pimpinan untuk mencetak Tunas Integritas di Kementerian Pertanian yang diperankan sebagai pengawal dan pengendali pencapaian program pangan berkelanjutan. Selain itu sejalan dengan isu yang ada saat ini, Tunas Integritas juga diharapkan dapat menjamin pelayanan di Kementerian Pertanian bersih dan bebas pungutan liar (pungli). (Sumber Berita: Itjen Kementan by Darmawan H.S/Indrastari S.)
6
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM PENGAWASAN
KARANTINA “KATAKAN TIDAK PADA NARKOBA!”
P
enguatan Sistem Pengawasan merupakan salah satu area perubahan dalam Road Map Reformasi Birokrasi 2015-2019 yang ditujukan sebagai upaya pemerintah untuk mengentaskan berbagai penyimpangan yang terjadi di dalam birokrasi pemerintahan. Badan Karantina Pertanian (Barantan) menyadari bahwa penyimpangan yang dilakukan oleh oknum aparatur negara salah satunya dapat diakibatkan oleh konsumsi obat terlarang. SDM yang tangguh dan terpercaya merupakan asset bagi Barantan oleh karena itu bebas dari narkoba adalah keharusan.
Pada hari Jumat, 2 Desember 2016, Badan Karantina Pertanian bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) mengadakan Tes Urine terhadap 199 petugas karantina di kantor pusat Badan Karantina Pertanian. Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Badan Karantina Ibu Ir. Banun Harpini. MSc. dan dihadiri oleh Kepala BNN Provinsi DKI Jakarta, Bpk. Brigjen Pol. Drs. Johny Pol Latupeirissa, SH.
BNN menggunakan testkit Quickscreen Pro Multi Drug Screen Test dengan 6 parameter yang mampu menguji keberadaan zat Amphetamine, Cocaine, Opiates (Morphin), Marijuana, Methamphetamine dan Benzodiazephine. BNN menyatakan hasil test urine di Badan Karantina seluruhnya adalah Negatif ( - ) ini berarti bahwa pegawai di kantor pusat Barantan bersih dari narkotika, psikotropika dan bahan adiktif terlarang lainnya. (Sumber Berita: Badan Karantina
Pertanian by mdr)
Review Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Intern (SPI) Sekretariat Jenderal Kementerian Pertanian
D
alam rangka penyusunan strategi perbaikan Sistem Pengendalian Intern (SPI) di lingkungan Sekretariat Jenderal Kementerian Pertanian, pada tanggal 7 s.d 8 Desember 2016 bertempat di Hotel Santika, Depok dilaksanakan Rapat SPI Sekretariat Jenderal. Rapat dihadiri oleh anggota Satuan Pelaksana (Satlak) Pengendalian Intern lingkup Sekretariat Jenderal. Rapat kali ini mereview pelaksanaan SPI Sekretariat Jenderal selama tahun 2016. Beberapa agenda SPI Sekretariat Jenderal yang telah dilaksanakan pada tahun 2016 adalah Penilaian tingkat kematangan pelaksanaan SPI Setjen, Rapat koordinasi penyusunan rencana kerja
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
7
PENGUATAN SISTEM PENGAWASAN dan penyempurnaan pedoman SPI Setjen, serta Bimbingan Teknis Pelaksanaan SPI. Nilai kematangan SPI Setjen adalah 4,45 yang menunjukkan bahwa Sekretariat Jenderal telah melaksanakan praktek pengendalian intern dan terdokumentasi dengan baik, namun evaluasi atas pengendalian intern dilakukan tanpa dokumentasi yang memadai. Dr. Heni Nugraha, SE., MM. selaku narasumber dari Inspektorat Jenderal menyampaikan bahwa tingginya nilai kematangan SPI Setjen tersebut nantinya harus dibuktikan dengan data dukung yang sesuai, mengingat nilai kematangan ini diperoleh melalui penilaian mandiri yang berpedoman pada Peraturan Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Nomor 4 Tahun 2016. Penyiapan data dukung pelaksanaan SPI Setjen ini penting mengingat Setjen merupakan salah satu unit kerja yang akan dijadikan sampel oleh BPKP untuk mengukur tingkat kematangan SPIP di Kementerian Pertanian. Selanjutnya Dr. Heni Nugraha, SE., MM. juga menyampaikan salah satu cara dalam melakukan pengendalian intern di unit kerja dengan bentuk SPI kegiatan. Adapun langkah-langkah dalam pengembangan SPI Kegiatan adalah: (1) Pahami bahwa SPIP merupakan kebutuhan manajemen; (2) Identifikasi semua kegiatan pokok instansi; (3) Lakukan pengembangan step by step. Pada kesempatan ini, beberapa perwakilan Biro/Pusat mempresentasikan salah satu SPI Kegiatan di lingkungan Setjen yang telah disusun, salah satu contohnya adalah SPI Kegiatan Penyelesaian BMN. Dengan adanya SPI Kegiatan di lingkungan Setjen diharapkan sistem pengendalian intern akan dapat berjalan dengan sistematis dan berkelanjutan dalam rangka tercapaianya visi dan misi Sekretariat Jenderal Kementerian Pertanian. (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian)
Maturitas Penyelenggaraan SPI untuk Mewujudkan Aceh Menjadi Lumbung Pangan Nasional
I
nspektur Jenderal Kementerian Pertanian, Justan Riduan Siahaan, didampingi Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Aceh, Abu Bakar Karim hadir pada kegiatan “Pertemuan Sosialisasi Sistem Pengendalian Intern Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Aceh Tahun 2016” untuk memberikan pembinaan maturitas penyelenggaraan SPI pada kegiatan, yang diikuti oleh seluruh pimpinan (es. III, IV, dan kepala UPTD) dan dilaksanakan pada 24-25 Oktober 2016 di Aula Dinas Pertanian TP Provinsi Aceh. Pada kesempatan tersebut, Irjen mensosialisasi visi dan misi, kebijakan pengawasan intern, metodologi pengawasan berbasis risiko untuk mewujudkan kedaulatan pangan. Selain itu, Irjen juga memberikan pemahamanan tentang arah pengembangan maturitas penyelenggaraan SPI Kementerian Pertanian dengan harapan Dinas Pertanian TP
8
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM PENGAWASAN Provinsi Aceh dapat mensinergikan implementasi SPI sesuai arah dan kebijakan pengembangan SPI di Kementeian Pertanian yang lebih difokuskan pada kegiatan pokok. Menurut irjen, bahwa penyelenggaraan SPI harus dipahami sebagai kebutuhan manajemen. Arahan irjen lainnya, bahwa dalam penyelenggaraan SPI lebih difokuskan pada kegiatan pokok. Selanjutnya kegiatan tersebut harus didefinisikan secara jelas tukuan dan keluaran (output). Selanjutnya, kegiatan pokok tersebut dilakukan penilaian risiko berdasarkan setiap proses bisnis pelaksanaan kegiatan dalam menghasilkan output. Langkah berikutnya, yaitu menetapkan kegiatan pengendalian berupa Kebijakan dan Standar Operasional Prosedur (KSOP) mengacu jenis-jenis kegiatan pengendalian yang tertuang dalam pasal 18 PP 60 Tahun 2008. Setelah KSOP disusun perlu diuji cobakan dan dikomunikasikan kepada seluruh pimpinan dan pegawai guna menginternalisasikan KSOP yang telah dibuat. Selain itu, pimpinan instansi dapat membentuk Satuan Pemantauan Pengendalian Intern (Saman-PI) untuk membantu pimpinan dalam melakukan pengendalian internal pelaksanaan kegiatan, melalui penilaian, review, pemantauan dan evaluasi guna memberikan keyakinan yang memadai bagi pimpinan atas pencapaian tujuan secara efektif dan efisien. (Sumber Berita: Itjen Kementan by Darmawan H.S/Indrastari S.)
Rapat pembahasan Revisi Pedoman Pengelolaan Gratifikasi Lingkup Kementerian Pertanian
R
abu, 11 Nopember 2016 Sekretaris Itjen, Widono, memimpin rapat pembahasan revisi Permentan 97 Tahun 2014 tentang Pedoman Pengelolaan Gratifikasi Lingkup Kementerian Pertanian. Rapat dilaksanakan di Ruang Rapat SPI Kantor Itjentan dan dihadiri oleh Tenaga Ahli Menteri Pertanian Bidang Hukum, Suharyanto, Sekretaris Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian, Abdul Majid, serta perwakilan Eselon I lingkup Kementerian Pertanian yang membidangi Hukum. Rencana revisi Permentan 97 Tahun 2014 tentang Pedoman Pengelolaan Gratifikasi Lingkup Kementerian Pertanian didasari oleh rekomendasi Komisi Pemberantasan Korupsi. Rekomendasi perbaikan yang disarankan oleh KPK RI antara lain terkait dengan aturan internal, Unit Pengendalian Gratifikasi dan penanganan laporan gratifikasi. Gratifikasi yang diperbolehkan/dilarang nantinya akan berpengaruh kepada Judul Permentan. Konsep revisi Permentan ini, akan diformulasikan dengan lebih terstruktur dan dengan sanksi yang jelas. Diharapkan hasil revisi atas Pedoman Pengelolaan Gratifikasi Lingkup Kementerian Pertanian ini dapat membatasi ruang gerak pemberi dan penerima gratifikasi di lingkungan Kementerian Pertanian. (Sumber Berita: Itjen Kementan by Darmawan H.S / Indrastari S.) Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
9
PENGUATAN AKUNTABILITAS KINERJA
SOSIALISASI PENGADAAN BARANG/JASA
J
abatan Fungsional Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah adalah Jabatan yang mempunyai ruang lingkup, tugas, tanggung jawab, wewenang dan hak secara penuh untuk melaksanakan kegiatan perencanaan pengadaan, pemilihan penyedia, manajemen kontrak dan manajemen aset Kementerian/Lembaga Pemerintah sesuai dengan peraturan perundangundangan. Tugas Pokok Pengelola Pengadaan Barang/Jasa adalah melaksanakan kegiatan perencanaan pengadaan, pemilihan penyedia, manajemen kontrak dan manajemen informasi aset. Masing-masing tugas tersebut dibagi lagi menjadi beberapa kegiatan. Kegiatan-kegiatan inilah yang akan dilaksanakan oleh pejabat pengadaan dan pejabat fungsional pengadaan barang dan jasa.
Dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) Unit Layanan Pengadaan-Unit Pelaksana Teknis (UPT) Daerah lingkup Kementerian Petanian yang bertugas dibidang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, dan sesuai dengan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 77 Tahun 2012 tentang penetapan Jabatan Fungsional Pengelolaan Pengadaan Barang/Jasa. Biro Umum dan Pengadaan sebagai pembina melakukan Sosialisasi Pengadaan Barang/Jasa bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keahlian, keterampilan, dan sikap pengelola Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah dalam melaksanakan tugas jabatan sebagai pengelola Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah secara profesional dan beretika. Sosialisasi ini di Buka oleh Bapak Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian dan diikuti oleh peserta Pengguna Anggaran (PA)/Kuasa Pengguna Anggaran (KPA), Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Unit Layanan Pengadaan (ULP)/Pejabat Pengadaan, dan Panitia/Pejabat Penerima Hasil Pekerjaan dari Unit Pelaksana Teknis (UPT) Daerah. Dalam kegiatan Sosialisasi Pengadaan Barang dan Jasa diharapkan peserta mampu memahami dan mengaplikasikan tata cara penyusunan dokumen pengadaan sampai dengan evaluasi dokumen pengadaan untuk memperoleh pengadaan barang dan jasa secara efektif dan efisien dan guna meningkatkan kemampuan pengelola pengadaan barang dan jasa. Pelaksanaan Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Santika, Bintaro, 14 s/d 18 November 2016. (Sumber Berita: Biro
Umum dan Pengadaan)
10
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PARA MENTERI APEC MENDEKLARASIKAN
PERKUAT KETAHANAN PANGAN DENGAN PEMBANGUNAN BERSINERGI Piura Peru, terdapat tiga hal yang menghambat ketahanan pangan saat ini, yaitu rendahnya akses pasar produk pangan, perubahan iklim, dan pembangunan pedesaan-perkotaan yang tidak bersinergi. Untuk itu, para Menteri Pertanian Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) yang terdiri dari 21 anggota ekonomi sepakat untuk mengatasinya bersama melalui kerangka kerja sama yang disebut “Strategic Framework For Rural-Urban Development and Food Security” dalam kesempatan pertemuan the Fourth Food Security Ministerial Meeting (FSMM4) di Piura, Peru, pada tanggal 26-27 September 2016. Tanpa ketahanan pangan permasalahan sosial seperti kemiskinan dan kelaparan akan menjadi hambatan besar untuk mencapai pertumbuhan yang berkualitas dan inklusif sebagaimana yang dicitakan oleh seluruh bangsa. Indonesia sendiri yang pada masanya pernah mencapai swasembada pangan, sangat merasakan tantangan pertumbuhan penduduk yang tinggi dan meningkatnya arus urbanisasi yang memperlemah ketahanan pangan. Karena itu, pemerintah Indonesia saat ini sedang fokus untuk kembali mencapai swasembada dengan program Upaya Khusus Pajale (Padi, Jagung dan Kedelai). Kemudahan lintas perdagangan produk pangan memiliki peran dalam meningkatkan ketahanan pangan, namun berdasarkan prediksi WTO pertumbuhan perdagangan tahun 2016 hanya 1.7%, lebih rendah dari angka prediksi pertumbuhan ekonomi dunia 3.4% (IMF, 2016). Kegagalan untuk mengantisipasi perubahan iklim mengakibatkan terjadinya kegagalan panen di beberapa wilayah APEC. Dan pertumbuhan desa dan kota yang tidak bersinergi mengakibatkan permintaan pangan lebih besar dari pada produksinya. Berdasarkan data APEC, jumlah penduduk Asia Pasifik yang tinggal di wilayah urban saat ini mencapai 60%. Untuk itu, dalam kerangka kerja sama stratejik tersebut, APEC sepakat untuk membuat aksi nyata dalam membangun rural-urban secara bersinergi dengan tujuan meningkatkan ketahanan pangan. Aksi nyata akan dilakukan secara holistik dan menyeluruh mencakup aspek ekonomi untuk meningkatkan perdagangan, penanggulangan dampak perubahan iklim, antisipasi dinamika dampak perubahan sosial dan reformasi struktural. “Indonesia akan mensinergikan pembangunan di pedesaan secara holistik, dan mengusulkan agar seluruh pemerintah APEC terus membantu petani dan nelayan kecil untuk meningkatkan ketahanan pangan. Merevitalisasi fungsi lahan di daerah pedesaan untuk kegiatan bertani dan menjaga ekosistem lingkungan. Lebih lanjut, Indonesia mengajak seluruh ekonomi APEC untuk mengutamakan tujuan SDGs terkait pengentasan kemiskinan dan ketahanan pangan dalam agenda pembangunannya” ujar Duta Besar RI Lima, Moenir Ari Soeananda dalam intervensinya selaku ketua Delri mewakili Menteri Pertanian RI pada FSMM4. “Strategic Framework For Rural-Urban Development and Food Security”, akan memberi akses pasar lebih luas di wilayah Asia Pasifik bagi komoditas pertanian dan perikanan Indonesia yang akan berdampak pada pembangunan pedesaan. (Sumber Berita: Dit. KSI Aspasaf, Kemlu RI /Biro KLN, Kementan RI) Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
11
PENGUATAN AKUNTABILITAS KINERJA
WORKSHOP PEMBERDAYAAN P4S MELALUI PROGRAM CF-SKR
C
ounterpart Fund-Second Kennedy Round (CF-SKR) adalah hibah pemerintah Jepang yang ditujukan untuk meningkatkan produksi pangan di negara-negara berkembang melalui penyediaan sarana produksi pertanian (pupuk dan alsintan). Di Indonesia Program CF-SKR yang telah berjalan sejak Tahun 2000 hingga memasuki tahun terakhir pada Tahun 2017 dilaksanakan oleh Kementerian Pertanian yang dalam pelaksanaannya difasilitasi oleh Sekretariat Tim Nasional CF-SKR pada Biro Kerja Sama Luar Negeri, Kementerian Pertanian. Untuk pemanfaatan bantuan CF-SKR, telah ditunjuk unitunit pelaksana di lingkup Kementerian Pertanian yang diantaranya adalah Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) dengan memanfaatkan bantuan tersebut untuk pengembangan Pusat Pelatihan dan Pedesaan Swadaya (P4S). Berkaitan dengan hal tersebut, pada tanggal 15-16 September 2016 bertempat di Hotel Sheraton, Bandung, telah diadakan Workshop Pemberdayaan P4S melalui Program CF-SKR. Acara workshop dibuka oleh Bapak Sekretaris Jenderal (Hari Priyono) yang didampingi oleh Kepala Biro Kerja Sama Luar Negeri (Mesah Tarigan) dan dihadiri oleh lebih kurang 125 orang peserta yang terdiri dari; P4S yang menerima bantuan tahun 2015 dan tahun 2016, perwakilan dari instansi-instansi lingkup Eselon I Kementerian Pertanian.Workshop ini juga dihadiri oleh Atase Pertanian Jepang di Indonesia (Takahiro SHIMBO) dan Kepala Badan Koordinasi Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan, Jawa Barat (Kusmayadi Rostaman). Bapak Sekretaris Jenderal dalam sambutannya menyampaikan beberapa point yang perlu menjadi perhatian diantaranya adalah: 1. Sektor pertanian menjadi bagian dari pembangunan ekonomi rakyat; 2. Program-program yang ada saat ini lebih banyak dalam bentuk memberikan bantuan fisik dalam rangka pengembangan petani tanpa adanya kegiatan diklat. 3. Perlu membangun kelembagaan-kelembagaan masyarakat seperti P4S, yang merupakan salah satu contoh print community/model penggerak yang sukses. 4. Perlu diperhatikan bagaimana pengembangan P4S kedepan. Narasumber dari Bappenas (Nono Rusono) mempresentasikan Kebijakan Nasional untuk Bantuan Luar Negeri yang mengatur tata cara penerimaan hibah luar negeri. Sedangkan Kepala Pusat Pelatihan Pertanian (Widi Hardjono), menyampaikan materi terkait dukungan BPPSDMP terhadap penguatan Kelembagaan P4S. Sesi terakhir adalah Dialog interaktif, dari perwakilan P4S yaitu: 1. P4S Pusat dalam hal ini adalah Ketua Forum Kelompok P4S yang menegaskan bahwa P4S adalah peran kemandirian yang tidak boleh mengutamakan bantuan, baik itu dari pemerintah maupun dari yang lainnya. Diharapkan kedepan peran dapat lebih dilibatkan dalam pembinaan maupun pengembangan P4S. 2. P4S Tomohon, Sulawesi Utara yang menyampaikan bahwa pelaksanaan pembinaan didaerah masih sangat minim sehingga perlu adanya sosialisasi terkait program P4S kepada pemerintah daerah setempat. 3. P4S Bali menyampaikan bahwa sangat sulit di wilayahnya untuk menarik minat pemuda menggeluti bidang pertanian. Untuk saat ini sektor pertanian di Bali masih didominasi oleh kaum tua. 4. P4S Kupang menyampaikan agar pembentukan P4S dapat dituangkan kedalam sebuah SK yang berbadan hukum. 5. P4S Lampung menyarankan untuk pemberian materi pemberdayaan agar disesuaikan dengan kekuatan lokal. (Sumber Berita: Biro KLN, Kementan RI).
12
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN KELEMBAGAAN
Kelembagaan Pusat
M
enindaklanjuti penetapan Peraturan Presiden Nomor 45 Tahun 2015 tentang Kementerian Pertanian telah ditetapkan Peraturan Menteri Pertanian Nomor 43/Permentan/ OT.010/8/2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pertanian. Peraturan Presiden Nomor 7 Tahun 2015 tentang Organisasi Kementerian Negara Pasal 83 mengamanatkan “Kementerian dan Kementerian Koordinator harus menyusun analisis jabatan, peta jabatan, analisis beban kerja, dan uraian tugas terhadap seluruh jabatan di lingkungan masing-masing”. Dalam melaksanakan ketentuan Pasal 1244 Peraturan Menteri Pertanian Nomor 43/Permentan/OT.010/8/2015 tersebut mengamanatkan “Seluruh unit kerja harus menyusun analisis jabatan, peta jabatan, uraian tugas, dan analisis beban kerja terhadap seluruh jabatan”, menindaklanjuti ketentuan tersebut telah ditetapkan Peraturan Menteri Pertanian tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV, sebagai berikut: 1. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 19/Permentan/OT.040/5/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Sekretariat Jenderal; 2. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 20/Permentan/OT.040/5/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Direktorat Jenderal Hortikultura; 3. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 21/Permentan/OT.040/5/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian;
Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian; 5. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 23/Permentan/OT.040/5/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Badan Ketahanan Pangan; 6. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 24/Permentan/OT.040/5/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Badan Karantina Pertanian; 7. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 30/Permentan/OT.040/5/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Inspektorat Jenderal; 8. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 31/Permentan/OT.040/6/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan; 9. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 41/Permentan/OT.040/8/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Direktorat Jenderal Perkebunan. 10. Nomor 52/Permentan/OT.040/11/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Direktorat Jenderal Tanaman Pangan. 11. Nomor 53/Permentan/OT.040/11/2016 tentang Uraian Tugas Pekerjaan Unit Kerja Eselon IV Lingkup Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian. (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian)
4. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 22/Permentan/OT.040/5/2016 tentang Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
13
Rakorteknas II Ditjen PKH, Mentan Arahkan UPSUS SIWAB TAHUN 2017
implementasi nasional.
Bali (23/11), Ditjen Peternakan dan Keswan menggelar Rapat Koordinasi Teknis Nasional (Rakorteknas) II yang dilaksanakan di Inna Grand Bali Beach berlangsung selama dua hari yakni pada tanggal 23-24 November 2016. Rapat nasional ini rutin dilakukan setiap menjelang akhir tahun yang bertujuan mengevaluasi program/ kegiatan tahun berjalan juga sebagai forum untuk menyamakan persepsi dalam mempertajam langkahlangkah yang akan dilakukan pada program kegiatan Tahun 2017 sehingga diharapkan dari koordinasi tersebut terwujudnya sinergisme daerah, pusat, utamanya dalam merespon dinamika perubahan yang begitu cepat dan memastikan kegiatan yang dibiayai pemerintah berpengaruh pada pencapaian program
Rapat Nasional ini selain dihadiri oleh UPT lingkup Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan serta Dinas yang menjalankan fungsi peternakan dan kesehatan hewan Provinsi/Kabupaten/ Kota juga dihadiri oleh, Menteri Pertanian, Irjen Kementan, Staf Ahli Menteri Pertanian Bidang Investasi dan dari kalangan wartawan. Dalam arahannya, Menteri Pertanian mengajak insan peternakan untuk memiliki tekad menjadikan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia yang didalamnya termasuk pencapaian swasembada protein hewani. Untuk mencapai hal tersebut Kementerian Pertanian perlu membuat Grand Desain yang mendukung upaya tersebut. “Protein hewani bukan hanya berasal dari daging sapi tapi bisa dari ayam, domba, kelinci, dan lainnya” kata Mentan. Rakorteknas II bertemakan “Melalui UPSUS SIWAB Kita Sukseskan Peningkatan Populasi dan Produktivitas Sapi dan Kerbau”. Agenda yang dibahas dalam Rakorteknas II adalah evaluasi terhadap kegiatan yang meliputi antara lain: (i) Arah dan kebijakan pembangunan PKH; (ii) Evaluasi Kinerja PKH dan Rencana Tahun 2017; (iii) Arah dan Kebijakan UPSUS SIWAB;(iv) Pengawalan Operasional UPSUS SIWAB; (v) Sosialisasi Juklak UPSUS SIWAB Pada Enam Aspek Teknsi dan Manajemen. Mentan menyampaikan bahwa pelaksanaan UPSUS SIWAB telah ditetapkan dalam Peraturan Menteri Pertanian Nomor 48/Permentan/PK.210/10/2016 juga telah dicanangkan pelaksanaannya pada tanggal 8 Oktober 2016 di Kabupaten Lamongan Jawa Timur kemudian dilanjutkan dengan kegiatan
14
Gerakan Inseminasi Buatan serempak se Indonesia pada tanggal 15 November 2016 di Bogor, panen pedet di lampung dan pelaksanaan panen padet di KabupatenBadung, Bali siang tadi. Kegiatan-kegiatan UPSUS SIWAB merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam rangka mewujudkan Indonesia yang mandiri dalam pemenuhan pangan asal ternak sekaligus meningkatkan kesejahteraan peternak rakyat. Oleh karenanya untuk mendorong program Upsus Siwab, Kementerian Pertanian padaTahun 2017 menyiapkan anggaran sekitar Rp 1,1 Triliun guna menjalankan serangkaian kegiatan unggulan percepatan peningkatan populasi sapi dan kerbau bunting. Mengingat besarnya anggaran yang dialokasikan untuk UPSUS SIWAB pada Tahun 2017, Mentan menekankan UPSUS SIWAB harus membawa dampak yang besar bagi masyarakat pedesaan. Keberhasilan SIWAB ini akan bergantung dari semua pihak yang terlibat dituntut agar dapat bekerja bersinergi dan simultan. “keberhasilan program ini merupakan pertaruhan bagi insan peternakan oleh sebab itu UPSUS SIWAB harus menjadi fokus Kegiatan Ditjen PKH Tahun 2017” tegasnya.
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN KELEMBAGAAN Pada Sesi Diskusi Pleno, Ketua UPSUS SIWAB yang juga sebagai Staf Ahli Menteri bidang investasi memaparkan arah dan kebijakan Pelaksanaan UPSUS SIWAB guna mendapatkan gambaran konkrit rencana aksi Tahun 2017 yang disepakati bersama selain itu Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian memaparkan Pengawalan dan Operasionalisasi UPSUS SIWAB agar pelaksanaan UPSUS SIWAB dapat berjalan secara efektif dan efisien sesuai kaidah dan aturan hukum. Menanggapi arahan Menteri Pertanian, Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan, I Ketut Diarmita menyampaikan catatan untuk Tahun 2017 terkait anggaran 2017 difokuskan pada UPSUS SIWAB dengan target 4 juta akseptor dengan konsekuensi: Kegiatan setiap fungsi harus disinergikan untuk menghasilkan target outcome kebuntingan; Prioritas komoditas yang akan dikembangkan adalah sapi dan kerbau untuk komoditas lain akan difasilitasi dengan porsi yang ada; Perlunya upaya terobosan untuk meningkatkan sumber daya diluar APBN dalam mencapai indikator kinerja utama pembangunan peternakan dan keswan di masa datang. Strategi pembangunan kawasan perlu dijabarkan lebih lanjut untuk meningkatkan nilai ekonomi usaha agribisnis peternakan.
Acara kemudian dilanjutkan pada pendalaman materi UPSUS SIWAB yang dilakukan pada sidang komisi fungsi kelompok yang terbagi enam kelompok besar yaitu kelompok perbibitan dan produksi, pakan, kesehatan hewan, kesmavet, pengolahan dan pemasaran serta kesekretariatan. materi yang akan dibahas pada enam aspek teknis dan manajemen yaitu (1) Ketersediaan dan kecukupan pakan ternak (bibit rumput, legume dan konsentrat), (2) Penyehatan gangguan repsroduksi dan Obat-obatan; (3) Ketersediaam dan kecukupan semen beku standar SNI serta tenaga inseminator, PKB, ATR bersertifikat Kompetensi (4) Ketersediaan N2 Cair, Kontainer semen beku dan distribusi semen beku tepat waktu, tepat jumlah dan tepat kualitas (5) Penyelamatan betina Produktif (6) Sistem Monev dan pelaporan Upsus SIWAB. (Sumber Berita: Tim Humas Ditjen PKH, Reno Sari, S.Pd, Yuliana Susanti, SPt)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
15
PENGUATAN TATA LAKSANA
Penetapan Pemenang Lomba Tertib Arsip antar Unit Kerja Eselon I dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Daerah Lingkup Kementerian Pertanian Tahun 2016
P
ada hakekatnya setiap kegiatan yang dilakukan dalam kurun waktu pelaksanaan pembangunan pertanian tersebut oleh unit-unit kerja di lingkungan Kementerian Pertanian merupakan sejarah dari perjalanan panjang Kementerian untuk mewujudkan tujuan pembangunan pertanian tersebut. Sejarah tersebut terekam dalam bentuk arsip. Mengingat arti pentingnya arsip sebagai tulang punggung manajemen penyelenggaraan Negara, memori kolektif Bangsa, dan simpul pemersatu Bangsa dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia, Undang-undang Nomor 43 Tahun 2009 tentang kearsipan, mengamanatkan kepada semua pencipta arsip salah satunya Kementerian/Lembaga, untuk bertanggung jawab terhadap penyelenggaraan, penciptaan, pengelolaan, dan pelaporan arsip yang tercipta dari kegiatan-kegiatannya. Bertitik tolak dari kondisi tersebut di atas, maka untuk meningkatkan kualitas kinerja pengelolaan arsip di Lingkungan Kementerian Pertanian dan sekaligus untuk memberikan motivasi kepada Unit Pengelola Arsip masing-masing Unit Kerja Eselon I dan Unit Pelaksana Teknis Kementerian Pertanian. Sekretariat Jenderal Kementerian Pertanian sebagai Unit Kerja yang bertanggung jawab dalam pengelolaan arsip di lingkungan Kementerian Pertanian telah menyelenggaraan Lomba Tertib Arsip antar Unit Kerja Eselon I dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) daerah di Lingkup Kementerian Pertanian. Adapun Kriteria Penilaian Lomba Tertib Arsip antara lain: a. Aspek Teknis/Pengelolaan Arsip 1) Registrasi; 2) Pemberkasan; 3) Penyimpanan dan Pemeliharaan; 4) Akses/Penggunaan; 5) Penyusutan. b. Aspek Pendukung 1) Sumber Daya Manusia; 2) Prasarana dan Sarana; 3) Anggaran. Dari Hasil Penilaian Lomba Tertib Arsip antar Unit Kerja Eselon I dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) daerah di Lingkup Kementerian Pertanian Pemenangnya adalah: PEMENANG LOMBA TERTIB ARSIP TINGKAT UNIT ESELON I LINGKUP KEMENTERIAN PERTANIAN TAHUN 2016 NO
UNIT KERJA
NILAI 87.75
KETERANGAN
1.
Direktorat Jenderal Hortikultura
2.
Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan 87.50
JUARA II
3.
Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian
JUARA III
16
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
86.75
JUARA I
PENGUATAN TATA LAKSANA PEMENANG LOMBA TERTIB ARSIP TINGKAT UNIT PELAKSANA TEKNIS LINGKUP KEMENTERIAN PERTANIAN TAHUN 2016 NO
UNIT KERJA
NILAI
KETERANGAN
1.
Balai Besar Pelatihan Pertanian Batangkaluku
96,25
JUARA I
2.
Balai Besar Inseminasi Buatan Singosari
96,00
JUARA II
3.
Pusat Veteriner Farma Surabaya
94,00
JUARA III
Pelaksanaan penyerahan plakat dan piagam Pemenang Lomba Tertib Arsip tingkat Eselon I dan Unit Pelaksana Teknis dilaksanakan pada tanggal 16 Desember 2016 diruang rapat lantai 3 Gedung A Kementerian Pertanian. (Sumber Berita: Biro Umum dan Pengadaan)
Peningkatan Akurasi Model Standing Crop (SC) Padi Sawah Mendukung Program Upaya Khusus Swasembada Beras
Pada tanggal 31 Agustus 2016 Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian (Pusdatin) di undang oleh Balai Besar Sumberdaya Lahan Pertanian (BBSDLP), Badan Litbang Pertanian pada acara workshop yang membahas Peningkatan Akurasi Metode Standing Crop (SC) Padi Sawah Melalui Integrasi Data Satelit Resolusi Tinggi dan Menengah Di Sentra Produksi Padi Untuk Mendukung Upaya Khusus Swasembada Pangan terkait dengan verifikasi akurasi luas tanam dan luas panen padi sawah. Pembicara pada acara workshop tersebut berasal dari: 1) BBSDLP, Badan Litbang Pertanian, 2) Pusat Pemanfaatan Teknologi Penginderaan Jauh, Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), 3) Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), 4) Unitad States Geological Survey (USGS), dan 5) Komisi Pertanian Dewan Riset Nasional (DRN). Pembicara pertama dari BBSDLP, Badan Litbang Pertanian menyampaikan materi tentang peningkatan akurasi model standing crop (SC) padi sawah menggunakan citra satelit resolusi rendah (citra Modis Terra Aqua) dengan resolusi 250m x 250m dan resolusi temporal 8 harian, serta mengintegrasikannya dengan citra satelit resolusi menengah (seperti: citra Landsat 8 dan Sentinel) dan citra satelit resolusi tinggi (seperti: citra GeoEye, QuickBird, World View, Pleides, dan lainnya). Peningkatan akurasi model standing crop (SC) padi sawah menggunakan citra satelit resolusi rendah (citra Modis Terra Aqua) yang diintegrasikan dengan citra satelit resolusi menengah dan tinggi masih belum berhasil dihasilkan model dan otomatisasi klasifikasi. Peningkatan akurasi model standing crop (SC) padi sawah ini sangat penting sekali dalam
kaitannya untuk monitoring fase pertanaman padi sawah dan perbaikan kualitas data pangan mendukung upaya khusus swasembada pangan. Pembicara kedua dari BBSDLP menyampaikan materi tentang user requirement penginderaan jauh dan integrasi fase pertanaman padi dalam kalender tanam (KATAM). Untuk user requirement penginderaan jauh, Kementan perlu membuat satelit untuk memproduksi data penginderaan jauh yang dapat digunakan untuk monitoring komoditas pertanian dan pemetaan infrastruktur pertanian yang berguna untuk perancangan teknis pembangunan pertanian. Selain itu juga dipaparkan tentang integrasi monitoring fase pertanaman padi menggunakan citra Modis dengan perencanaan kalender tanam.
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
17
PENGUATAN TATA LAKSANA Pembicara dari Pusat Pemanfaatan Teknologi Penginderaan Jauh, Lapan menyampaikan materi tentang regulasi atau kebijakan nasional tentang keantariksaan yang tertuang dalam UU Nomor 23 Tahun 2013 dan tata cara penyelenggaraan kegiatan penginderaan jauh yang tertuang dalam draft rancangan peraturan pemerintah (RPP). Dalam draft RPP tentang tata cara penyelenggaraan kegiatan penginderaan jauh di jelaskan bahwa pembuatan satelit dan perekaman data citra satelit harus di koordinasikan dengan Lapan. Selain itu untuk pengembangan metode klasifikasi dengan menggunakan data citra satelit harus di koordinasikan dan di uji serta dilakukan verifikasi lapangan bersama-sama dengan tim dari Lapan. Pembicara dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) menyampaikan tentang kegiatan-kegiatan dan program yang sudah dan akan dilakukan oleh InnarSat. Kegiatan dan program yang dilakukan oleh InnarSat berkaitan dengan monitoring illegal fishing di Kemenko Bidang Maritim dan pengembangan satelit untuk monitoring lingkungan. Menurut pembicara dari BPPT bahwa Indonesia sebaiknya harus membuat satelit dengan spesifikasi small satelit dengan berat >350 kg dengan waktu akhir selama 4 tahun dan biaya 300 juta U$D. Pembicara dari Unitad States Geological Survey (USGS) adalah DR. Prasad S. Thenkabail menyampaikan tentang dukungan analisis data satelit (Landsat 8) terhadap keamanan pangan global melalui proyek GFSAD-30. Menurut DR. Prasad bahwa salah satu output dari proyek GFSAD-30 adalah membuat analisis dan pemetaan komoditas pertanian secara global menggunakan citra satelit Landsat 8 (resolusi spasial 30 meter) sehingga dapat melakukan monitoring produksi pangan seluruh negara dan salah satunya adalah negara Indonesia. Pembicara dari Ketua Komisi Dewan Riset Nasional (DRN) DR. mantan Kepala Badan Litbang menyampaikan transformasi Transformasi digital di bidang
18
Pertanian Hariyono Pertanian digital. pertanian
terkait pengembangan aplikasi monitoring fase pertanaman atau standing crop padi sawah menggunakan citra satelit sehingga data tentang sebaran dan luas fase pertanaman padi sawah lebih real time, cepat, dan faktual atau sesuai dengan kondisi eksisting lapangan. Berkenaan dengan peningkatan akurasi model standing crop (SC) padi sawah melalui integrasi citra satelit resolusi menengah (seperti: citra Landsat 8 dan Sentinel) dan citra satelit resolusi tinggi, Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian (Pusdatin), Kementan telah berhasil membuat aplikasi untuk monitoring fase pertanaman padi sawah menggunakan citra Landsat 8 atau SIMOTANDI (Sistem Informasi Monitoring Pertanaman Padi). Aplikasi model klasifikasi fase pertanaman padi menggunakan bahasa pemprograman C++ dan juga digunakan aplikasi GIS (Geographic Information Systems) open source yakni Quantum GIS dan sistem informasinya dibangun berbasis web GIS menggunakan ArcGIS server. ArcGIS server yang digunakan adalah ArcGIS server yang bersumber dari aplikasi Ina-Geoportal Badan Informasi Geospasial (BIG). Data spasial atau peta sebaran dan luas fase pertanaman padi yang dihasilkan dari proses otomatisasi aplikasi model klasifikasi fase pertanaman padi akan di upload ke dalam aplikasi web GIS SIMOTANDI setiap 16 hari sekali. Aplikasi berbasis satelit untuk pantau pertanaman padi atau SIMOTANDI ini dapat di akses di alamat web http:/sig.pertanian.go.id/ atau http:/sig. pertanian.go.id/fasetanamanpadi/Manfaat yang dapat digunakan dari aplikasi ini adalah 1) penyajian data ontime untuk pengambilan kebijakan pangan baik untuk memperkirakan ketersediaan stok beras maupun kebutuhan impor, 2) perancangan teknis untuk program percepatan tanam, kebutuhan benih, pupuk, pascapanen terkait kebutuhan alat mesin pertanian, perkiraan stok dan antisipasi harga beras, dan 3) mengurangi kesalahan personal error yang dilakukan oleh petugas pengumpul data pertanian di daerah. (Sumber Berita: Pusat Data dan Informasi Pertanian) .
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN TATA LAKSANA
Bimbingan Penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) Administrasi Pemerintah di lingkungan Direktorat Jenderal Hortikultura
S
alah satu unsur perbaikan kinerja institusi/organisasi pemerintah adalah memperbaiki proses/ prosedur kinerja. Hal tersebut menjadi penting, karena seluruh aktivitas organisasi merupakan suatu sistem, saling berkaitan dan saling mempengaruhi antar unit dari organisasi tersebut. Proses/prosedur kerja suatu organisasi tersebut akan melibatkan banyak manusia/pegawai yang dibutuhkan untuk mengubah input berupa material atau informasi menjadi produk/output. Menyadari betapa pentingnya unsur proses atau prosedur kerja dalam menghasilkan suatu ouput yang tentunya akan mempengaruhi pencapaian misi dan visi dari suatu organisasi pemerintah, maka sangat mendesak untuk menyusun Standar Operasional Prosedur (SOP) pada masing-masing organisasi/instansi pemerintah dan pemerintah daerah. SOP adalah standar/pedoman tertulis yang dipergunakan untuk mendorong dan menggerakkan suatu kelompok untuk mencapai tujuan organisasi atau dalam arti lain merupakan tatacara atau tahapan yang dibakukan dan yang harus dilalui untuk menyelesaikan suatu proses kerja tertentu. Dalam pengertian yang sederhana SOP adalah menuliskan apa yang dikerjakan dan mengerjakan apa yang ditulis. Standar Operasional Prosedur (SOP) sudah tidak asing lagi bagi seluruh pegawai di Kementerian Pertanian khususnya di Direktorat Jenderal Hortikultura karena pada tahun 2010 telah di susun. Sebanyak 886 SOP telah di tetapkan dengan mengacu kepada Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor Per/21/M.PAN/11/2008 tentang Penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) Administrasi Pemerintahan. Sebagaimana surat Sekretaris Direktorat Jenderal Hortikultura Nomor B-1353/ OT.210/D.1/10/2016 tanggal 24 Oktober 2016 kepada Kepala Biro Organisasi dan Kepegawaian hal Surat Pernyataan SOP mengandung arti bahwa kerja Direktorat Jenderal Hortikultura telah melakukan tugas dan kegiatannya sehari-hari sesuai dengan SOP yang ada dan melakukan monitoring dan evaluasi terhadap SOP yang berlaku apakah masih relevan dengan ketentuan peraturan organisasi yang ada atau tidak. Dengan perubahan organisasi yang ada di Kementerian Pertanian sebagaimana Permentan Nomor 43 Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pertanian menggantikan Permentan Nomor 61 Tahun 2010 maka hal-hal yang berkaitan dengan ketentuan peraturan tersebut harus kembali di sesuaikan demikian pula halnya dengan SOP yang ada. Pada tanggal 24 s.d. 26 Nopember 2016 bertempat di Hotel Bahtera, Cipayung-Bogor,Direktorat Jenderal Hortikultura melakukan pembekalan kepada pejabat Eselon IV dari pelaksana teknis direktorat dan seorang penanggung jawab ketatausahaan serta fungsional umum yang berada di bawahnya serta perwakilan Eselon IV dari bagian lingkup sekretariat,dengan maksud untuk menajamkan kembali pemahaman tentang tatacara penyusunan SOP AP dan dalam kerangka merevisi SOP dan membuat SOP yang baru menyesuaikan organisasi yang ada pada saat ini. Narasumber pembekalan penyusunan SOP AP Tahun 2016 adalah Kepala Bagian Tatalaksana dan Reformasi Birokrasi dan Kepala Subbagian Tatalaksana, Biro Organisasi dan Kepegawaian. Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
19
PENGUATAN TATA LAKSANA Materi yang disampaikan dalam kegiatan tersebut adalah dasar-dasar penyusunan SOP AP yang ada di dalam Permenpan Nomor PER/35/M.PAN/2012 tentang Pedoman Penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) Administrasi Pemerintahan. Pada bimbingan tersebut disampaikan bahwa pendekatan penyusunan SOP saat ini mengacu kepada peta proses bisnis Kementerian Pertanian yang di jabarkan ke peta lintas fungsi yang kemudian di turunkan kepada SOP makro dan mikro. Diharapkan dari kegiatan ini pegawai di lingkungan Direktorat Jenderal Hortikultura dapat menyusun SOP sesuai pedoman Permenpan yang ada, mempedomani SOP dalam pelaksanaan tugas dan pekerjaan sehari-hari dan melakukan review terhadap pelaksanaan SOP. (Sumber Berita: Ditjen Hortikultura)
Workshop Penyelarasan Peta Proses Bisnis dan Penyusunan Cross Functional Map/CFM Kementerian Pertanian
A
dapun peserta dalam pertemuan tersebut adalah Unit Kerja Eselon I lingkup Kementerian Pertanian dan Unit Kerja Eselon II lingkup Sekretariat Jenderal, Kementerian Pertanian. Penyusunan Cross Functional Map/CFM disusun berdasarkan Peta Proses Bisnis yang telah ditetapkan oleh Menteri Pertanian yang berpedoman kepada rencana strategis Kementerian Pertanian Tahun 20152019 (revisi).
Narasumber pada pertemuan tersebut adalah Dr. Martinus Tukiran, MT., Praktisi di Bidang Peta Proses Bisnis, Drs. Abdul Halim, M.Si., Kepala Biro Organisasi dan Kepegawaian, Drs. Nawawi Nata, M.Si., Kepala Bagian Tatalaksana dan Reformasi Birokrasi, dan Ir. Salman, Kepala Subbagian Tatalaksana, Biro Organisasi dan Kepegawaian. Materi yang disampaikan dalam pertemuan tersebut adalah penyusunan Cross Functional Map/CFM berdasarkan Peta Proses Bisnis Kementerian Pertanian yang berpedoman kepada rencana strategi Kementerian Pertanian. Diharapkan dari pertemuan ini, tergambarkan peran serta Unit Kerja Eselon I lingkup Kementerian Pertanian dan Unit Kerja Eselon II lingkup Sekretariat Jenderal, Kementerian Pertanian yang jelas dan tidak tumpang tindih. Tujuan akhir dari Penyelarasan Peta Proses Bisnis dan Penyusunan Cross Functional Map/CFM Kementerian Pertanian, dapat tersusunnya SOP makro dan SOP mikro (SOP yang telah disusun sebelumnya) sesuai kebutuhan. (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian).
20
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN TATA LAKSANA
Evaluasi Penerapan Standar Operasional Prosedur (SOP) Lingkup Kementerian Pertanian Guna mengevaluasi penerapan standar operasional prosedur (SOP) yang sudah tidak asing lagi bagi seluruh pegawai di Kementerian Pertanian serta guna memonitoring dan mengevaluasi terhadap SOP yang berlaku apakah masih relevan dengan ketentuan peraturan organisasi yang ada atau tidak, Biro Organisasi dan Kepegawaian pada tanggal 21 Nopember 2016 bertempat di Hotel Santika-Depok telah menyelenggarakan pertemuan Evaluasi Penerapan Standar Operasional Prosedur (SOP) Lingkup Kementerian Pertanian. Adapun peserta dalam pertemuan tersebut adalah Unit Kerja Eselon I lingkup Kementerian Pertanian dan Unit Kerja Eselon II lingkup Sekretariat Jenderal, Kementerian Pertanian. Narasumber pada pertemuan evaluasi SOP tersebut adalah Adrinal, SE., Kepala Bidang Evaluasi Kebijakan Sistem Kelembagaan dan Tata Laksana, Kemenpan dan RB, Drs. Nawawi Nata, M.Si., Kepala Bagian Tatalaksana dan Reformasi Birokrasi, dan Ir. Salman, Kepala Subbagian Tatalaksana, Biro Organisasi dan Kepegawaian. Materi yang disampaikan dalam pertemuan tersebut adalah dasardasar penyusunan SOP AP yang ada di dalam Permenpan dan RB Nomor PER/35/M.PAN/2012 tentang Pedoman Penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) Administrasi Pemerintahan serta Monitoring dan Evaluasi SOP. Diharapkan dari pertemuan ini, Unit Kerja Eselon I lingkup Kementerian Pertanian dan Unit Kerja Eselon II lingkup Sekretariat Jenderal, Kementerian Pertanian dapat menyusun SOP sesuai pedoman Permenpan yang ada, mempedomani SOP dalam pelaksanaan tugas dan pekerjaan seharihari dan melakukan review terhadap pelaksanaan SOP. (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian)
Temu Koordinasi Kehumasan Itjen Kementan Tahun 2016
B
ogor (10-11/11) Inspektorat Jenderal Bekerjasama dengan Tabloid Sinar Tani menyelenggarakan Temu Koordinasi Kehumasan yang mengambil tema “Etika Jurnalistik yang Sesuai Dengan Kaidah Jurnalistik Menjadikan Berita Lebih Baik“.
Terkait dengan tema di atas temu koordinasi kali ini mengambil materi dasar dan penting dalam menulis berita yang perlu dikuasai oleh petugas kehumasan dalam menulis berita baik di media sosial maupun menulis berita di website. Agar berita yang dimuat dalam media web dan media sosial punya dampak yang efektif untuk mensosialisasikan program dan sukses story, maka diperlukan keterampilan menulis berita yang memenuhi etika jurnalistik. Etika jurnalistik atau menulis berita yang sesuai dengan kaidah jurnalistik akan bisa menjadikan berita yang dibuat petugas kehumasan terasa lebih menarik pembaca dan selamat dari kesalahan dan complain/ tuntutan dari pembaca dan menghindarikan adanya opini dari penulisnya. Teknik peliputan untuk bisa membuat berita dan siaran pers, maka petugas kehumasan perlu penguasan teknik peliputan. Teknik peliputan diperlukan untuk menggali, mendalami, memperluas dan membuat ketepatan berita dan siaran pers yang akan dibuat. Acara ini di buka secara resmi oleh Sekretaris Inspektorat Jenderal Kementerian Pertanian, Ir. Widono, MM dan dihadiri oleh Kepala Biro Humas dan Informasi Publik, Dr.Ir. Agung Hendriadi, M.Eng. dan Pranata Humas lingkup Kementerian Pertanian, Pejabat yang membidangi kehumasan serta Kepala Subagian Tata Usaha lingkup Inspektorat Jenderal Kementerian Pertanian. (Sumber Berita: Itjen Kementan, ditulis: Darmawan H.S/Indrastari S.)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
21
PENGUATAN TATA LAKSANA
EVALUASI DAN TEKNIS PENYUSUNAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR LINGKUP BALITBANGTAN
S
asaran dari reformasi birokrasi yaitu membangun birokrasi yang bersih dan akuntabel, efektif dan efisien dan memiliki pelayanan publik yang berkualitas. Hal penting yang menjadi inti perubahan dari reformasi birokrasi adalah perubahan ketatalaksanaan yang diarahkan untuk melakukan pembenahan dan penataan instansi pemerintah yang efektif dan efisien. Salah satu upaya penataan tersebut diwujudkan dalam bentuk penyusunan dan implementasi Standar Operasional Prosedur Administrasi Pemerintahan (SOP AP).
Balitbangtan selama ini telah menyusun SOP dengan mengacu pada Peraturan Menteri Pertanian Nomor 23/Permentan/OT.140/2/2010 tentang Pedoman Penyusunan Standar Operasional Prosedur Administrasi Pemerintahan di Lingkungan Kementerian Pertania dan menindaklanjutinya dengan kegiatan monitoring dan evaluasi sesuai Peraturan Menteri Pertanian Nomor 61 Tahun 2012 tentang Pedoman Monitoring Dan Evaluasi Standar Operasional Prosedur Di Lingkungan Kementerian Pertanian. Monitoring dan evaluasi terhadap 2.815 SOP lingkup Balitbangtan menunjukkan 94.3% SOP telah dilaksanakan dengan baik. Namun demikian, diperlukan adanya upaya penyempurnaan dan perbaikan SOP agar penyelenggaraan tugas dan fungsi semakin efektif dan efisien. Oleh karena itu, pada hari Rabu, 7 Desember 2016, Balitbangtan menyelenggarakan pertemuan terkait evaluasi dan teknis penyusunan SOP dengan mengundang narasumber dari Biro Organisasi dan Kepegawaian yaitu Kabag Tata Laksana dan Reformasi Birokrasi Drs. Nawawi Nata, M.Si. dan Kasubbag Tata Laksana Ir. Salman dan dihadiri oleh pejabat pengelola SOP lingkup Balitbangtan. Drs. Nawawi Nata, M.Si. menjelaskan pengantar dasar pemahaman SOP dari segi istilah, peraturan dan keterkaitannya dengan peta proses bisnis Kementerian Pertanian. Selanjutnya, Ir. Salman memandu secara terperinci teknis penyusunan SOP mulai dari identifikasi judul hingga contoh penyempurnaan beberapa SOP yang ada di Balitbangtan. Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan kesimpulan atau persepsi yang sama dalam penyusunan SOP serta pada tahun mendatang seluruh SOP dapat diterapkan dengan baik tanpa terkecuali. (Sumber Berita: BALITBANGTAN, ditulis oleh Nicho Nurdebyandaru).
22
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN
Penyematan Tanda Kehormatan “Satyalancana Karya Satya” pada HUT KORPRI KE - 45
S
atyalancana Karya Satya adalah sebuah tanda penghargaan yang diberikan kepada pegawai negeri sipil yang telah berbakti selama 10 atau 20 atau 30 tahun lebih secara terus menerus dengan menunjukkan kecakapan, kedisiplinan, kesetian dan pengabdian sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lainnya. Satyalancana Karya Satya dibagi dalam tiga kelas, yaitu Satyalancana Karya Satya 10 Tahun, Satyalancana Karya Satya 20 Tahun, dan Satyalancana Karya Satya 30 Tahun. Untuk mendorong dan meningkatkan prestasi kerja serta untuk memupuk kesetiaan terhadap Negara, maka kepada PNS yang telah menunjukkan kesetiaan atau telah berjasa terhadap Negara atau yang telah menunjukkan prestasi kerja yang luar biasa baiknya dapat diberikan penghargaan oleh Pemerintah. Bertepatan dengan Upacara peringatan HUT KORPRI yang ke-45, Biro Organisasi dan Kepegawaian melalui Bagian Perencanaan dan Pengembangan Pegawai Cq. Subbagian Kinerja Pegawai melaksanakan kegiatan penyematan Penghargaan bagi PNS Kementerian Pertanian yang telah memenuhi persyaratan. DASAR HUKUM: 1. UU No. 20 Tahun 2009 tentang Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan. 2. PP No. 1 Tahun 2010 tentang Dewan Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan. 3. PP No. 35 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Undang-undang Nomor 20 Tahun 2009 tentang Dewan Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan. PENGERTIAN: 1. Dianugerahkan kepada Pegawai Negeri Sipil, sebagai penghargaan yang dalam melaksanakan tugasnya telah menunjukkan kesetiaan, pengabdian, kecakapan, kejujuran, dan kedisiplinan serta telah bekerja terus menerus sekurang-kurangnya 10 tahun, 20 tahun, dan 30 tahun. 2. Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya terdiri dari 3 macam: a. Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya 10 Tahun; b. Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya 20 Tahun; c. Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya 30 Tahun. 3. Bentuk dan warna pita (Dasar Biru, dengan lima lajur abu-abu). 4. Warna Medali dapat dibedakan: a. Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya 10 Tahun (warna perunggu); b. Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya 20 Tahun (warna perak); c. Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya 30 Tahun (warna emas) SYARAT-SYARAT: 1. 2. 3. 4. 5. 6.
WNI atau seseorang yang berjuang di Wilayah yang sekarang menjadi wilayah NKRI; Memiliki Integritas moral dan keteladanan; Berjasa terhadap bangsa dan Negara; Berkelakuan baik; Setia dan tidak menghianati bangsa dan Negara; Tidak pernah di pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana yang di ancam dengan pidana penjara paling sedikit 5 (lima) tahun; 7. Usul dan surat pengantar dari instansi yg bersangkutan; Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
23
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14.
Photo copy karpeg; Photocopy SK PNS; SK pangkat terakhir; Daftar Riwayat Hidup; DP-3 terakhir; Photocopy SK Jabatan Bagi yang ada Jabatan; Surat Keterangan tidak pernah di kenakan Hukuman Disiplin.
Prosedur pengajuan usul calon penerima Satyalancana Karya Satya yaitu diajukan secara selektif dan setelah melalui pengkajian/penelitian mendalam oleh tim penghargaan di unit kerja masing-masing dan tingkat Departemen/Lembaga Pemerintah Non Departemen. Adapun pelaksanaan penyematan penghargaan Satyalancana Karya Satya bagi Pegawai Kementerian Pertanian dilaksanaan bersamaan dengan pelaksanaan Upacara Bendera yaitu: Hari Ulang Tahun KORPRI Ke-45 tanggal 29 November 2016 Lampiran Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 92/TK/Tahun 2016 tanggal 9 November 2016. Menganugerahkan 77 Tanda Kehormatan Satyalancana Karya SatyaTiga puluh Tahun: 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7.
Sekretariat jenderal Ditjen. Hortikultura Ditjen. Perkebunan Ditjen. Peternakan dan Kesehatan Hewan Inspektorat Jenderal Badan Litbang. Pertanian Badan PPSDM Pertanian
7 Orang 3 Orang 1 Orang 15 Orang 9 Orang 39 Orang 3 Orang
Menganugerahkan 23 Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya Sepuluh Tahun: 1. 2. 3. 4.
Sekretariat jenderal Ditjen. Hortikultura Badan Ketahanan Pangan Badan Litbang. Pertanian
1 Orang 1 Orang 3 Orang 18 Orang
Penganugerahan Tanda Kehormatan “Satyalancana Karya Satya” ini sebagai penghargaan atas kesetiaan, pengabdian, kecakapan, kejujuran, dan kedisiplinan seorang Pegawai dalam melaksanakan tugas sebagai Pegawai Negeri Sipil selama 10 Tahun, 20 Tahun, atau 30 Tahun lebih secara terus menerus terhadap Negara Republik Indonesia, sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lain (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian).
Bimbingan Teknis tentang Penyusunan Standar Teknis Kegiatan Sasaran Kerja Pegawai (SKP)
B
iro Organisasi dan Kepegawaian melalui Bagian Perencanaan dan Pengembangan Pegawai C.q. Subbagian Kinerja Pegawai dalam rangka meningkatkan Kinerja Pegawai yang lebih professional sesuai dengan amanat Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 3 Tahun 2016 tanggal 18 Februari 2016 memberikan bimbingan teknis tentang Penyusunan Standar Teknis Kegiatan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) yang diadakan pada tanggal 24-25 November di Hotel Royal, Bogor.
24
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN
Acara Bimbingan Teknis tentang Penyusunan Standar Teknis Kegiatan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) menghadirkan beberapa Narasumber, 2 (dua) Narasumber diantaranya berasal dari Badan Kepegawaian Negara yaitu Dra. Anjaswari Dewi, MM. beliau menjabat Plt. Direktur Kinerja ASN BKN dan Ika Meidyawati, S.Sos Kasi. Penyusunan Program Penilaian Kinerja Pegawai ASN BKN. Dengan dilakukan Bimbingan Teknis terhadap pegawai dari setiap UPT yang diundang diharapkan Penilaian Prestasi Kerja Pegawai Negeri Sipil, setiap instansi pemerintah menyusun dan menetapkan standar teknis kegiatan sasaran kerja pegawai sesuai dengan karakteristik, sifat, jenis kegiatan dan kebutuhan tugas dan fungsi masing-masing jabatan. Bimbingan Teknis tentang Pedoman Penyusunan Standar Teknis Kegiatan Sasaran Kerja Pegawai adalah sebagaimana tercantum dalam Lampiran pada Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 3 Tahun 2016 yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara ini. Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan. Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara ini dengan penempatannya dalam Berita Negara Republik Indonesia. Bimbingan Teknis tentang Penyusunan Standar Teknis Kegiatan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) ini diharapkan agar menjamin pelaksanaan penyusunan standar teknis setiap instansi pemerintah agar memiliki kesamaan pemahaman dan dapat dipertanggung jawabkan sesuai yang telah diatur dalam pedoman penyusunan standar teknis kegiatan sasaran kerja pegawai dalam Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara. Adapun dalam Bimbingan Teknis Tentang Penyusunan Standar Teknis Sasaran Kerja Pegawai (SKP) selain maksud, disampaikan juga Tujuan dan Ruang Lingkup mengenai Pedoman Penyusunan Standar Teknis Sasaran Kerja Pegawai yaitu sebagai berikut: Tujuan Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara ini yaitu: 1. sebagai pedoman bagi setiap instansi pemerintah dalam penyusunan standar teknis kegiatan sasaran kerja pegawai pada lingkungan unit kerja masing-masing; dan 2. mempermudah Pegawai Negeri Sipil dalam menyusun kegiatan tugas jabatan dalam sasaran kerja pegawai. Sedangkan Ruang lingkup yang diatur dalam Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara ini meliputi: 1. 2. 3. 4.
manfaat dan prinsip penyusunan standar teknis kegiatan sasaran kerja pegawai; pembentukan dan tugas tim penyusun standar teknis kegiatan sasaran kerja pegawai; prosedur penyusunan standar teknis kegiatan sasaran kerja pegawai; dan monitoring dan evaluasi. (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian) Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
25
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN
e-Kinerja : Pengukuran Kinerja Pegawai Secara Elektronik
S
ebagai upaya peningkatan kualitas SDM aparatur Kementerian Pertanian yang lebih baik lagi. Biro Organisasi dan Kepegawaian merancang dan membangun sebuah aplikasi pengukuran kinerja pegawai secara elektronik (e-Kinerja). Aplikasi e-Kinerja dibangun berbasis web sehingga aplikasi ini nantinya bisa diakses oleh setiap pegawai kapan saja dan dimana saja. Aplikasi e-Kinerja dibangun dengan tujuan: 1) Diharapkan akan menjadi sebuah instrument pengukuran kinerja yang objektif dan transparan bagi pegawai, pejabat penilai, dan atasan pejabat penilai. 2) penerapan aplikasi ini juga diharapkan dapat menjadi alat pengendali kinerja pegawai yang lebih efektif dan efisien. Dan 3) Hasil pengukuran kinerja setiap bulannya akan menjadi dasar dalam pembayaran tunjangan kinerja bagi pegawai Kementerian Pertanian. Terdapat 3 modul utama dalam pembangunan aplikasi e-Kinerja yaitu modul pegawai, modul pejabat penilai, dan modul atasan pejabat penilai (banding). Pada setiap modulnya terdapat menu Data Kepegawaian dan Prestasi Kerja. Mekanisme penilaian kinerja adalah sebagai berikut: awal tahun, pegawai melakukan entry data sasaran kerjanya masing-masing, termasuk di dalamnya yaitu kuantitas output, kualitas, waktu, dan biaya bagi pejabat struktural. Kemudian atasan langsung akan mengoreksi dan menyepakati sasaran kerja dimaksud. Selanjutnya, setiap awal bulan setiap pegawai melakukan penaksiran sendiri atas capaian kinerjanya (self appraisal). Hasil self appraisal dikirimkan ke pejabat penilai untuk dikoreksi dan ditetapkan. Mekanisme penilaian kinerja selengkapnya dapat dilihat pada gambar dibawah ini: Berkaitan dengan usaha perancangan dan pembangunan aplikasi e-Kinerja. Biro Organisasi dan Kepegawaian telah melakukan uji coba yang pertama, penggunaan aplikasi e-Kinerja pada tanggal 23 November 2016 untuk tingkat Sekretariat Jenderal dan 25 November 2016 untuk tingkat Kementerian Pertanian. Kepada seluruh peserta telah disimulasikan beberapa contoh pengisian aplikasi e-Kinerja terkait dengan Tugas Jabatan, Tugas Tambahan, dan Kreatifitas hingga hasil capaian kinerjanya setiap bulan. Terdapat 3 indikator kinerja pada aplikasi ini yaitu 0-60 (Merah), 61-90 (Kuning), dan >90 (Hijau). Pelaksanaan uji coba ini telah memberikan beberapa masukan yang konstruktif bagi pembangunan aplikasi e-Kinerja. Semoga perancangan dan pembanguan aplikasi e-Kinerja ini dapat segera diselesaikan sebelum akhir bulan Desember 2016. (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian).
26
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGEMBANGAN POLA PENILAIAN ANGKA KREDIT PEJABAT FUNGSIONAL BERBASIS SKP
S
ebagai upaya meningkatkan profesionalisme, obyektifitas penilaian kinerja pejabat fungsional, dan simplifikasi proses penilaian, Kementerian Pertanian sebagai instansi pembina 11 (sebelas) jenis jabatan fungsional bidang pertanian secara bertahap akan menyusun pola baru Jabatan Fungsional melalui revisi terhadap Peraturan Menpan dan RB tentang Jabatan Fungsional dan angka kreditnya. Langkah awal yang harus dilakukan adalah merumuskan kegiatan tugas jabatan fungsional yang akan dicantumkan pada formulir target SKP. Sehubungan hal tersebut, pada tanggal 20–21 Oktober 2016 Biro Organisasi dan Kepegawaian menyelenggarakan pertemuan di Sahira Butik Hotel, Jalan Paledang No. 53, Bogor, Jawa Barat dalam rangka merumuskan kegiatan tugas jabatan masing-masing jabatan fungsional bidang pertanian. Pertemuan ini dihadiri oleh 52 (lima puluh dua) orang yang mewakili masing-masing jabatan fungsional bidang pertanian. Beberapa rumusan yang dihasilkan dari pertemuan tersebut antara lain: 1. Butir kegiatan yang selama ini menjadi acuan pelaksanaan kegiatan pejabat fungsional, ditata ulang kedalam bentuk kegiatan tugas jabatan, sehingga hasil kerja/output yang dihasilkan lebih mudah diidentifikasi. 2. Nomenklatur jabatan fungsional untuk Ahli dan Terampil akan dibedakan. 3. Pejabat Fungsional tidak seluruhnya diarahkan ke jabatan/pangkat puncak, sehingga kebutuhan pejabat fungsional per jenjang jabatan wajib disusun per homebase untuk memetakan pola karir pejabat fungsional. 4. Seluruh pergerakan pejabat fungsional mulai dari pengangkatan sampai dengan kenaikan jenjang jabatan, wajib melalui proses uji kompetensi. 5. Bebas sementara sebagai akibat tidak memenuhi angka kredit untuk kenaikan jabatan/ pangkat setingkat lebih tinggi, direncanakan untuk dihapuskan selama pejabat fungsional mampu menyusun target angka kredit sesuai standar minimal yang harus dipenuhi oleh masing-masing jenjang setiap tahun, yaitu: a. paling kurang 3,75 (tiga koma tujuh puluh lima) angka kredit untuk Pemula; b. paling kurang 5 (lima) angka kredit untuk Terampil (Pelaksana); c. paling kurang 12,5 (dua belas koma lima) angka kredit untuk Mahir (Pelaksana Lanjutan); d. paling kurang 25 (dua puluh lima) angka kredit untuk Penyelia; e. paling kurang 12,5 (dua belas koma lima) angka kredit untuk Pertama; f. paling kurang 25 (dua puluh lima) angka kredit untuk Muda; g. paling kurang 37,5 (tiga puluh tujuh koma lima) angka kredit untuk Madya; h. paling kurang 50 (lima puluh) angka kredit untuk Utama. (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
27
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN
Survei Medical Check Up untuk Pegawai Kementerian Pertanian Wilayah Kerja Bandung dan Sekitarnya Disadari bahwa pelaksanaan program pembangunan pertanian dapat tercapai secara baik dan sukses apabila sumber daya manusia pertanian yang ada dalam tingkat kualitas keseshatan yang baik pula. Sehingga perlu dilakukannya peningkatan kualitas kesehatan sumber daya manusia pertanian. Tingginya beban kerja dan tingginya tingkat risiko dan bahaya terhadap sumber daya manuasia dalam pelaksanaan pekerjaan sehari-hari menjadi pola pikir dilakukannya tindakan untuk memberikan perlindungan, perhatian dan juga peningkatan kualitas kesehatan dan keselamatan sumber daya manusia pertanian. Dari data kegiatan pembinaan kesehatan dan keselamatan kerja kementerian pertanian yang berlokasi di Klinik Pratama Kementerian Petanian dan berdasarkan monitoring dan Evaluasi di Unit Pelaksana Teknis (UPT) lingkup Kementerian Pertanian ditemui bahwa jenis pekerjaan dan lingkungan kerja di Unit Pelaksana Teknis tersebut memiliki tingkat resiko dan bahaya yang cukup tinggi. Dan sangat diyakini akan terjadinya paparan penyakit dan kemungkinan terjadinya kecelakaan bagi pegawai terutama pegawai yang bekerja dan berada di laboratorium (Analis Laboratorium), loka pembibitan atau pembiakan ternak (Medik Veteriner) maupun tanaman, pegawai operator dan pelaksana pada bengkel alat dan mesin pertanian dan pekerja-pekerja pendukung yang terlibat langsung di lapangan. Dalam upaya pencegahan dan penanggulangan terjadinya paparan penyakit kepada pegawai yang beresiko tinggi tersebut, Kementerian Pertanian mengupayakan melaksanakan kegiatan Medical Check Up untuk Pegawai Kementerian Pertanian dengan harapan agar tercipta sumber daya manusia pertanian yang unggul dengan tingkat kualitas kesehatan yang baik dan terpantau sehingga dapat melaksanakan tugas dan pekerjaan dengan baik, tepat waktu, tepat sasaran dan prima. Berdasarkan Surat Perintah Tugas Kepala Biro Organisasi dan Kepegawaian Sekretariat Jenderal Kementerian Pertanian Nomor 4235/SPT/A2/11/2016 pada tanggal 29-30 November 2016 diadakan Survei Rumah Sakit untuk Pelaksanaan Medical Check Up di wilayang Bandung. Hal ini terkait dengan akan diadakannya MCU pada Tahun Anggaran 2017 di UPT-UPT Lingkup Kementerian Pertanian yang bertempat di Bandung. Kegiatan tersebut rencanyan akan diikuti oleh kurang lebih 30 orang yang terdiri dari pejabat eselon 3, eselon 4 dan pegawai laboratorium. Oleh karena itu perlu dilakukan survei fasilitas Medical Check Up yang disediakan oleh Rumah Sakit sebagai tempat pelaksanaan yang dapat menampung kurang lebih 30 orang dengan menyediakan paket yang harganya sesuai dengan pagu anggaran.
28
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN Survei dilakukan di beberapa rumah sakit sebagai berikut: 1. Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Hasan Sadikin yang beralamat di Jl. Pasteur 38, Bandung; 2. Rumah Sakit Umum Daerah Kota Bandung yang beralamat di Jl. Rumah Sakit, No. 22, Ujung Berung, Bandung; 3. Rumah Sakit Sariningsih yang beralamat di Jl. RE. Martadinata, No. 9 Bandung. Dari ketiga rumah sakit tersebut, berdasarkan hasil survei, diketahui bahwa Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Hasan Sadikin (RSHS) paling memenuhi syarat baik dari segi fasilitas maupun kelengkapan administrasi serta sesuai dengan Pagu anggaran yang ada. Oleh karena itu, kemungkinan pada T.A. 2017 akan diadakan MCU di RSHS untuk beberapa pegawai Kementerian Pertanian di wilayah Bandung. MCU dilaksanakan setelah adanya penandatanganan MoU kedua belah pihak. (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian).
SOSIALISASI PANDUAN TEKNIS PENULISAN DAN PENDAMPINGAN PENYIAPAN NASKAH BULETIN TEKNIK PERTANIAN Teknisi penelitian dan perekayasaan (teknisi litkayasa) adalah pegawai negeri sipil yang diberi tugas, tanggung jawab, wewenang, dan hak secara penuh oleh pejabat yang berwenang untuk melaksanakan kegiatan pelayanan penelitian dan perekayasaan berdasarkan etika profesi (SK Menpan). Pemberian wadah fungsional bagi teknisi litkayasa dimaksudkan untuk lebih meningkatkan profesionalisme mereka dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya.
Salah satu butir sumber angka kredit bagi teknisi litkayasa adalah penerbitan karya tulis ilmiah (KTI). Untuk mewadahi tulisan para teknisi litkayasa, Badan Litbang Pertanian telah menerbitkan Buletin Teknik Pertanian (Bultektan). Teknisi Litkayasa diharap dapat memanfaatkan buletin ini untuk menunjang karirnya. Buletin tersebut diterbitkan pertama kali pada Tahun 1996 dengan frekuensi terbit dua nomor per tahun. Pengelolaan Bultektan dilakukan oleh PUSTAKA dengan anggota Dewan Redaksi para wakil dari Puslitbang dan Balai Besar. Pada awal diterbitkan, Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
29
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN
Bultektan menampung segala bentuk tulisan, baik berupa hasil percobaan, tinjauan (review), maupun petunjuk teknis. Selanjutnya, dalam rangka meningkatkan mutu Bultektan sekaligus memacu profesionalisme teknisi litkayasa, mulai Tahun 2001 Bultektan hanya memuat tulisan hasil percobaan atau pengamatan. Kespesifikan cakupan Bultektan dimaksudkan pula untuk mengantisipasi diberlakukannya akreditasi majalah ilmiah. Sejak aturan baru tersebut, diharapkan jumlah naskah yang masuk ke Redaksi semakin menurun. Hal ini berkaitan dengan kurangnya kemampuan teknisi litkayasa dalam menuangkan hasil kegiatannya dalam bentuk KTI.
di Buletin Teknik Pertanian, PUSTAKA telah telaksanakan kegiatan Sosialisasi Panduan Penulisan Naskah Buletin Teknik Pertanian dan Pendampingan Penyiapan Naskah.
Untuk mempermudah teknisi litkayasa dalam menyiapkan KTI hasil kegiatan pelayanan penelitian dan perekayasaan, Dewan Redaksi Bultektan telah menyusun Panduan Teknis Penulisan Naskah Buletin Teknik Pertanian. Panduan tersebut perlu disosialisasikan kepada teknisi litkayasa dan diterapkan dalam penulisan KTI melalui pendampingan oleh Dewan Redaksi.
Sosialisasi Panduan Teknis Penulisan dan Pendampingan Penyiapan Naskah Buletin Teknik Pertanian dibuka oleh Kepala Balai Penelitian Tanaman Jeruk dan Buah Subtropika (Balitjestro), Bapak Dr. Ir. Joko Susilo Utomo, M.P. Dalam sambutannya Kepala Balitjestro menyampaikan bahwa dengan adanya sosialisasi dan pendampingan oleh PUSTAKA diharapkan dapat meningkatkan kemampuan teknisi litkayasa dalam menulis dan memublikasikan hasil-hasil pelayanan penelitian dan perkekayasaan, terutama dalam Buletin Teknik Pertanian.
Guna Meningkatkan kemampuan teknisi litkayasa dalam mempersiapkan karya tulis ilmiah dan menyediakan naskah untuk selanjutnya dapat disempurnakan menjadi karya tulis ilmiah yang layak untuk diterbitkan
30
Sosialisasi Panduan Teknis Penulisan dan Pendampingan Penyiapan Naskah Buletin Teknik Pertanian dilaksanakan pada tanggal 2-3 November 2016, bertempat di Balai Penelitian Tanaman Jeruk dan Buah Subtropika (Balitjestro), Jalan Raya Tlekung, No. 1, Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur, 65301. Sosialisasi dan pendampingan kali ini diikuti oleh 40 orang teknisi litkayasa yang berasal dari unit pelaksana teknis kementerian pertanian yang berada di Jawa Timur.
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN Di hari kedua Kepala PUSTAKA Ir. Gayatri K. Rana, M.Sc. berkenan memberikan arahan. Dalam arahannya, Kepala PUSTAKA menyampaikan bahwa karya tulis ilmiah (KTI) menjadi salah satu tolak ukur profesionalisme pejabat fungsional, salah satunya teknisi litkayasa. Teknisi litkayasa bertanggung jawab untuk melaksanakan kegiatan pelayanan penelitian dan perekayasaan sesuai dengan jenjang fungsionalnya. Dari kegiatan pelayanan penelitian tersebut, terdapat data dan informasi yang dapat dikembangkan menjadi KTI yang nantinya dapat bermanfaat bagi masyarakat. Namun, menurut data redaksi Buletin Teknik Pertanian (Bultektan), dari 590 jumlah teknisi litkayasa Balitbangtan baru sedikit sekali yang memasukkan KTInya untuk dipublikasikan di Bultektan. Hal ini mengakibatkan Bultektan mengalami kekurangan naskah. Oleh karena itu, Kepala PUSTAKA mengharapkan agar peserta dapat memanfaatkan kegiatan sosialisasi dan pendampingan ini untuk meningkatkan kemampuan menulis serta dapat mempraktikan secara langsung dengan dibimbing oleh dewan redaksi. Pembimbing Sosialisasi Panduan Teknis Penulisan dan Pendampingan Penyiapan Naskah Buletin Teknik Pertanian adalah Dr. Drs. Budi Winarto, M.Sc. dan Dr. Nuning Argo Subekti, S.P., M.Sc. yang merupakan Dewan Redaksi Buletin Teknik Pertanian.
Materi dengan tema “Teknisi Litkayasa dan Kariernya” disampaikan oleh Dr. Drs. Budi Winarto, M.Sc.Dalam materi tersebut dijelaskan bahwateknisi litkayasa dituntut untuk dapat bekerja keras, cerdas, tuntas dan cermat dalam mendukung kegiatan penelitian dan diseminasi inovasi pertanian. Dalam kesempatan ini peserta juga didampingi dan dibimbing untuk menulis Karya Tulis Ilmiah (KTI) yang baik dan benar. Sebelum masuk ke dalam kegiatan pedampingan, para pembimbing memberikan materi mengenai sistematika dan strategi penulisan KTI di Bultektan yang terdiri dari: a. trategi Penulisan KTI; b. Menentukan dan Memilih Judul KTI; c. Menyusun Pendahuluan KTI; d. Menulis Bahan dan Metode; e. Menguraikan dan Membahas Hasil Percobaan; f. Membuat Kesimpulan, Saran, dan Daftar Pustaka. Selanjutnya para pembimbing melakukan pendampingan kepada para peserta sesuai dengan bahan tulisan agar menjadi KTI yang baik. (Sumber Berita: PUSTAKA Kementan)
APRESIASI KEPEGAWAIAN LINGKUP DIREKTORAT JENDERAL PRASARANA DAN SARANA PERTANIAN Dalam rangka meningkatkan pemahaman dan menyamakan persepsi terhadap permasalahan kepegawaian, tatalaksana dan organisasi, telah dilaksanakan kegiatan Apresiasi Kepegawaian lingkup Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian pada tanggal 6 s.d 7 Oktober 2016 di Ruang Rapat Gedung D Lantai 8, Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian. Peserta adalah perwakilan dari Bagian/Subdit/Subbagian Tata Usaha Lingkup Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian yang berjumlah 75 orang. Bapak Sekretaris Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian Ir. Abdul Madjid yang membuka kegiatan apresiasi tersebut dan memberi pesan kepada setiap pegawai yang mewakili unit kerjanya agar bekerja dengan baik, menekuni satu bidang sampai mahir dan jadilah pekerja yang profesional.
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
31
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN Materi yang disajikan dalam kegiatan tersebut meliputi: 1. Sosialisasi Peraturan Menteri Pertanian Nomor 06/Permentan/KU.060/2/2016 tentang Pedoman Pemberian Tunjangan Kinerja bagi Pegawai di Lingkungan Kementerian Pertanian dan sosialisasi Road Map Reformasi Birokrasi; 2. Sosialisasi Perka BKN Nomor 7 Tahun 2013 tentang Pedoman Penyusunan Manajerial Pegawai Negeri Sipil; 3. Penyusunan Analisa Jabatan dan Analisa Beban Kerja lingkup Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian. Narasumber berasal dari Biro Organisasi dan KepegawaianSekretariat Jenderal, Kementerian Pertanian serta Widyaiswara dari Badan Kepegawaian Negara. Materi disajikan dengan cara tatap muka sedangkan dalam penyusunan analisa jabatan dan analisa beban kerja dilakukan dengan menampilkan salah satu contoh analisa jabatan dan analisa beban kerja dari Subdit Pengawas Pupuk dan Pestisida, Direktorat Pupuk dan Pestisida. (Sumber Berita: Ditjen Prasarana dan Sarana Pertanian)
Pelantikan Pejabat Eselon III dan IV Lingkup Direktorat Jenderal Hortikultura
S
ebagai sebuah unit kerja yang dinamis yang di dalamnya berisi sumber daya manusia yang memiliki semangat, etos kerja dan karier di tatanan manajerial maka pembaharuan kepemimpinan manajerial pada strata Eselon III dan IV memilik peran yang strategis dalam rangka medorong pencapaian tujuan institusi. Hal tersebut dapat tercapai apabila penempatan pejabat dalam suatu jabatan sesuai dengan standar kompetensi jabatan yang dimiliki di dalam suatu institusi. Aspek penting lain diantaranya daftar urut kepangkatan, masa kerja, pendidikan, prestasi kerja dan disiplin juga merupakan bagian dalam aspek penataan managemen karier. Sebagaimana sebelumnya pada bulan Maret 2016 telah dilantik sejumlah delapan puluh dua pejabat struktural terdiri atas 22 (dua puluh dua) orang eselon III dan 53 (lima puluh tiga) orang eselon IV lingkup Direktorat Jenderal Hortikultura di ruang aula Direktorat Jenderal Hortikultura Jln. AUP No. 3 Pasar Minggu, Jakarta Selatanberdasarkan SK Menteri Pertanian Nomor 151/ Kpts/KP.230/3/2016 tentang tentang Pemberhentian, Pemindahan, dan Pengangkatan Pejabat
32
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN Administrator (Eselon III) dan Pejabat Pengawas (Eselon IV) dilingkungan Direktorat Jenderal Hortikulturasesuai dengan Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pertanian yang baru yaitu Permentan Nomor 43 Tahun 2015 menggantikan Permentan Nomor 61 Tahun 2010. Berdasarkan permentan organisasi dan tata kerja Kementerian Pertanian yang baru organisasi yang ada di Direktorat Jenderal Hortikultura, banyak berubah dengan masuknya fungsi pengolahan dan pemasaran hasil pertanian ke Direktorat Jenderal Hortikultura demikian pula dengan sumber daya manusia yang ada. Jumlah jabatan struktural Eselon III dan IV berdasarkan Permentan Nomor 61 Tahun 2010 dirampingkan sesuai Permentan Nomor 43 Tahun 2015. Pada tataran struktural Eselon III dan IV. terutama pada Direktorat Perbenihan hanya ada tiga Eselon III yang sebelumnya empat, demikian pula halnya dengan Direktorat Buah dan Florikultura. Fungsi pascapanen yang sebelumnya berada dalam direktorat komoditas (buah, florikultura, sayuran dan tanaman obat) dialihkan ke Direktorat Pengolahan dan Pemasaran Hortikultura. Pada bulan Oktober 2016 telah dilantik kembali pejabat Eselon III dan IV lingkup Direktorat Jenderal Hortikultura sejumlah 21 (dua puluh satu) orang, diantaranya 8 (delapan) orang Eselon III dan 13 (tiga belas) orang Eselon IV. Tujuh orang diantaranya adalah promosi dan empat belas lainnya rotasi. Pelantikan tersebut dilaksanakan berdasarkan SK Menteri Pertanian Nomor 659/Kpts/ KP.230/10/2016 tentang Pemberhentian, Pemindahan, dan Pengangkatan Pejabat Administrator (Eselon III) dan Pejabat Pengawas (Eselon IV) dilingkungan Direktorat Jenderal Hortikultura. Daftar Pejabat Eselon III dan IV yang dilantik NO
NAMA
JABATAN Kepala Bagian Evaluasi dan Layanan Rekomendasi Kepala Subdirektorat Pengawasan Mutu Benih
1
Ir. Siti Bibah Indrajati, M.Sc.
2
Ir. Dessi Rahmaniar, M.Si.
3
Ir. Sumardi Noor, M.Si.
4
Ir. Sabernard
5
Ir. Kurnia Nur
6
Ir. Mardhiyah Hayati, MM.
Kepala Subdirektorat Tanaman Terna dan Tanaman Merambat Kepala Subdirektorat Florikultura Kepala Subdirektorat Data dan Kelembagaan Pengendalian Organisme Pengganggu Tumbuhan Kepala Subdirektorat Pemasaran dan Investasi
7
Diah Ismayaningrum, SP., SE.
Kepala Subdirektorat Standardisasi dan Mutu
8
Kepala Subdirektorat Pengolahan Hasil Kepala Subbagian Program
10
Ir. Diyosi Exva, M.Si. Hotman Fajar Simanjuntak, ST., MM. Santi Ariani, SE.
11
Raden Yana Mulyana Indriyana, SE.
Kepala Subbagian Tata Usaha dan Rumah Tangga
12
Dra. Antini Gestaparwati, M.Si.
Kepala Subbagian Evaluasi dan Pelaporan
13
Tommy Sulistyadi, S.TP., M.A, M.EC. Dev.
Kepala Subbagian Layanan Rekomendasi
14
Anita Juli Friska, SP., MP.
15
Farid Dimyati, S.Sos.
16
Warastin Puji Mardiasih, SP., M.Si.
17
Endik Mulyadi, S.TP.
Kepala Seksi Penerapan Teknologi Florikultura dan Pemberdayaan Kepala Subbagian Tata Usaha Kepala Seksi Teknologi Pengendalian Hama Terpadu Buah dan Florikultura Kepala Seksi Penanggulangan Bencana Alam
18
Heru Sudaryanto, SP.
Kepala Subbagian Tata Usaha
19
Drs. Wiyono, MM.
20
Dra. Nurhayati
21
Ofi Nidausoleha, SP., MP.
9
ESELON Eselon III
Eselon IV
Kepala Subbagian Perbendaharaan
Kepala Seksi Penanggulangan Dampak Perubahan Iklim Kepala Seksi Pemasaran dan Promosi Kepala Seksi Pascapanen Sayuran dan Tanaman Obat
(Sumber Berita: Ditjen Hortikultura)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
33
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN
Bimbingan dan Penyusunan Analisis Jabatan serta Beban Kerja di Direktorat Jenderal Hortikultura Sebagai suatu bagian dalam pelaksanaan reformasi birokrasi bahwa aspek penataan SDM apatur menjadi aspek yang sangat penting untuk di perhatikan. Sebaran SDM yang ada dalam suatu unit dan kompetensinya diperhitungkan sehingga terpenuhi beban kerja yang tepat. Komposisi jumlah sebaran pegawai yang ada sesuai dengan kebutuhan organisasi menjadikan organisasi tersebut produktif. Untuk mendapatkan keadaan tersebut hal yang perlu dilakukan adalah melalui perencanaan kebutuhan pegawai dengan beban kerja organisasi. Melakukan pemetaan jabatan dalam suatu unit kerja dengan tugas pokok dibawah tataran eselon empat dengan kompetensi SDM yang dibutuhkan adalah langkah yang tepat melalui metode analisis jabatan. Analisis jabatan adalah suatu metode/cara mengidentifikasi pekerjaan, tugas pokok yang ada dalam suatu organisasi terkecil, hasil kerja, wewenang dan tanggung jawab yang muncul dari pekerjaan tersebut serta kompetensi dan bakat untuk melaksanakan pekerjaan. Pekerjaan yang ada di identifikasi dan diukur berdasarkan satuan waktu dibandingkan dengan kuantitas hasil kerja yang diperoleh sehingga menghasilkan pegawai yang dibutuhkan. Direktorat Jenderal Hortikultura telah melakukan kegiatan analisis jabatan dan beban kerja dengan mengundang Kepala Bagian Organisasi untuk memberikan bimbingan dan pendampingan penyusunan kegiatan analisis jabatan dan beban kerja. Pelaksanaan kegiatan tersebut bertempat di Hotel Bahtera, Cipayung, Bogor-Jawa Barat selama tiga hari pada tanggal 10 s.d 12 Nopember 2016. Peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah perwakilan pejabat Eselon IV dari pelaksana teknis direktorat dan penanggung jawab ketatausahaan serta fungsional umum yang berada di bawahnya. Pada lingkup sekretariat hadir pejabat Eselon IV dari masing-masing bagian. Sekretaris Direktorat Jenderal Hortikultura turut hadir memberikan arahan dan membuka acara tersebut dan mengapresiasi bahwa kegiatan penyusunan analisis jabatan dan beban kerja Direktorat Jenderal Hortikultura adalah kegiatan yang strategis dalam upaya mendorong peningkatan produksi produk hortikultura terutama cabai dan bawang merah. Pada kesempatan tersebut beliau menyatakan bahwa Direktorat Sayuran dan Tanaman Obat menjadi sorotan dan perhatiankarena fokus kegiatan anggaran dan prioritas Direktorat Jenderal Hortikultura saat ini adalah menjaga ketersediaan produksi cabai dan bawang merah serta kestabilan harga di pasar dan memperkecil disprioritas harga di tingkat petani dan pasar. Mengingat kondisi tersebut maka komposisi jumlah SDM pada Direktorat Sayuran dan Tanaman Obat menjadi lebih prioritas dibandingkan dengan direktorat lain.
34
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN Hasil yang diharapkan dalam kegiatan penyusunan analisis jabatan dan beban kerja adalah diperolehnya uraian pekerjaan dari semua jabatan dengan kompetensinya, komposisi jumlah pegawai yang ideal dan kebutuhan pegawai yang akan datang serta peta jabatan yang ada di lingkup unit kerja Direktorat Jenderal Hortikultura. Analisis jabatan dan beban kerja akan tetap di evaluasi dalam pelaksanaanya sebagaimana arah kebijakan Direktorat Jenderal Hortikultura dalam rangka mewujudkan produk hortikultura yang bermutu, berdaya saing, memiliki nilai tambah dan aman konsumsi. Perubahan tugas, fungsi dan nomenklatur organisasi juga sebagai salah satu aspek penting dalam rangka evaluasi dan penyusunan analisis jabatan dan beban kerja. Sebagaimana Peraturan Menteri Pertanian Nomor 43 Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pertanian menggantikan Peraturan Menteri Pertanian Nomor 61 Tahun 2010 sebagai suatu dasar untuk dilakukannya evaluasi terhadap jabatan yang ada saat ini dan sebaran komposisi pegawai yang ada. Pada akhirnya sesuai hasil penyusunan analisis jabatan dan beban kerja akan ditetapkan kedalam peta jabatan sesuai dengan kesepakatan yang dipatuhi bersama dan ditetapkan dengan peraturan yang ada. (Sumber Berita: Ditjen Hortikultura)
Pelantikan Pejabat Eselon III dan IV Lingkup Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) Dr. Ir. Muhammad Syakir melantik 40 pejabat baru Eselon III dan IV lingkup Balitbangtan, Jumat (11/11/2016) di Kantor Pusat Balitbangtan. Beberapa pejabat yang dilantik merupakan pejabat lama yang mutasi secara horizontal. Dengan adanya upaya khusus pada peningkatan produksi tujuh komoditas strategis, maka peran Balitbangtan juga semakin strategis dalam mendukung pencapaian swasembada pangan. Maka, pelantikan ini dimaksudkan sebagai upaya sinkronisasi untuk mendukung percepatan pencapaian swasembada pangan serta memanfaatkan sumber daya yang ada. Balitbangtan harus dapat mengembangkan networking kerjasama dengan berbagai lembaga penelitian. Selanjutnya, upaya pencapaian dapat diperkuat dengan mamanfaatkan teknologi yang tersedia dan telah dihasilkan oleh Balitbangtan. Sebagai ciri khas lembaga litbang, harus terus didorong adanya, inovasi, ide dan kreativitas untuk menggerakkan pakta integritas. Kepala Balitbangtan juga mengingatkan agar para pejabat baru dapat menanamkan nilai budaya kerja komitmen, keteladanan, kerja keras, dan disiplin sebagai pedoman selama memangku jabatan. (Sumber Berita: Badan LITBANG By Yanuar Budi Haristono) NO
NAMA
JABATAN Eselon III.a Kepala Bagian Kerjasama, Hukum, Organisasi dan Hubungan Masyarakat, Sekretariat Badan Kepala Bagian Kepegawaian, Sekretariat Badan
1
Dr. Drs. Edi Husen, M.Sc.
2
Ir. Narta, MS.
3
Kepala Bidang Program dan Evaluasi, Puslitbangbun
5
Dr. Rustan Massinai, STP., M.Sc. Dr. Ir. Retno Sri Hartati Mulyandari, M.Si. Dr. Ir. Wiratno, M.Env.Mgt.
6
Dr. Ir. Ai Dariah
Kepala Balai Penelitian Tanah
7
Dr. Ir. Asep Nugraha Adiwinata, M.Si.
Kepala Balai Penelitian Lingkungan Pertanian
4
Kepala Balai Pengelola Alih Teknologi Pertanian Kepala Balai Penelitian Tanaman Rempah dan Obat
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
35
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN NO
NAMA
JABATAN
8 9 10 11 12
Dr.Ir. Harmanto, M.Eng. Dr. Chandra Indrawanto Dr.Ir.Priatna Sasmita, M.Si. Dr. Ir. Wahyu Wibawa, MP. Dr. Kuntoro Boga Andri, SP., M.Agr.
Kepala Balai Penelitian Agroklimat dan Hidrologi Kepala BPTP Sumatera Barat Kepala BPTP Sumatera Selatan Kepala BPTP Bangka Belitung Kepala BPTP Riau
13
Dr. Ir. Prihasto Setyanto, M.Sc. Dr. Ir. Hasinta Fransiska Jaqueline M., MS. Dr. Ir. Abdul Wahid, MS. Dr. Ir. Yusuf, MP. Ir. Demas Wamaer, MP.
Kepala BPTP Jawa Tengah
14 15 16 17
Kepala BPTP Sulawesi Utara Kepala BPTP Sulawesi Selatan Kepala BPTP Maluku Kepala BPTP Papua Barat Eselon III.b
1
Dr. Enrico Syaefullah, S.TP., M.Si.
Kepala Bidang Kerjasama dan Pendayagunaan Hasil Pengkajian, BBP2TP
2
Dr. Yiyi Sulaeman, SP., M.Sc.
Kepala Bidang Kerjasama dan Pendayagunaangunaan Hasil, BBSDLP
3
Dr. Yudistira Nugraha, SP., MP.
Pj. Kepala Bidang Program dan Evaluasi, BB Padi Eselon IV.a
1
Yohan Syah Lubis, SE., MM.
Kepala Subbagian Tata Usaha Kepegawaian dan Mutasi, Sekretariat Badan
2
Ir. Prasetyo Nugroho
Kepala Subbagian Program dan Anggaran, Sekretariat Badan
3
Ir. A. Jauhari
Kepala Subbagian Kepegawaian dan Rumah Tangga, Puslitbanghorti
4
Dr. Ir. Gatut Wahyu Anggoro S., MP.
Kepala Seksi Jasa Penelitian, Balitkabi
5
Dr. Panca Jarot Santoso, SP., M.Sc.
Kepala Seksi Jasa Penelitian, Balitbu
6
Sudarsono, SE.
Kepala Subbagian Tata Usaha, Balittro
7
Dr. Ir. Woro Estiningtyas, M.Si
Kepala Seksi Kerjasama Penelitian, BBSDLP
8
Muhamad Hanafi, S.TP.
Pj.Kepala Seksi Program, BB Litbang Pasca Panen
9
Anggita Tresliyana Suryana, SP., M.Si.
Kepala Seksi Evaluasi, BBP2TP
10
Aris Dwi Saputra, SE.
Pj.Kepala Subbagian Keuangan dan Perlengkapan, BBSDLP
11
Suphendi, SP., M.Si.
Kepala Seksi Program, BBP Mektan
12
Muhammad Iqbal, S.TP.
Kepala Seksi Pengujian, BBP Mektan
13
Yuni Pratiwi, SST.Ars.
Pj.Kepala Subbagian Kepegawaian, BBP Mektan
14
Abdul Azis, S.Pi., MP.
Kepala Seksi Kerjasama dan Pelayanan Pengkajian, BPTP Aceh
15
Ir. Aguswarman
Kepala Subbagian Tata Usaha, BPTP Sumatera Barat
16
Yayat, SE.
17
Dr. Dedy Irwandi, S.Pi., M.Si.
18
Arfi Irawati, SP.
19
Ir. Dahlan Walangadi, M.Si.
20
Dr. Ir. Nurdiah Husnah, M.Si.
Kepala Subbagian Tata Usaha, BPTP Jawa Barat Kepala Seksi Kerjasama dan Pelayanan Pengkajian, BPTP Kalimantan Tengah Pj.Kepala Seksi Kerjasama dan Pelayanan Pengkajian, BPTP Lampung Kepala Seksi Kerjasama dan Pelayanan Pengkajian, BPTP Gorontalo Kepala LPTP Sulawesi Barat
(Sumber Berita: Badan LITBANG By Yanuar Budi Haristono)
36
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN
Pertemuan Training Presentation Skill dan Service Excellence Lingkup Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan
D
alam rangka m e w u j u d k a n p enyelenggaraan pemerintahan yang profesional salah satunya dengan menyediakan pelayanan publik yang baik, efisien, efektif dan berkualitas. Hal ini dimungkinkan apabila penyelenggara yaitu sumberdaya manusianya, secara berkala dan terus menerus mendapatkan kesempatan meningkatkan profesionalisme, yang dapat ditempuh antara lain melalui pelatihan, diskusi dan melaksanakan “good service practise” dalam melaksanakan tugas dan fungsinya. Untuk mengetahui apakah dalam penyelenggaraan pemberian pelayanan, utamanya pada aspek norma, standart, pedoman dan kriteria telah memenuhi prinsip-prinsip good service practice atau belum, maka perlu dilakukan refreshing, melihat dan mengevaluasi, sekaligus memperbaikinya untuk mengoptimalkan pelayanan. Refreshing dikemas dalam bentuk sharing pengalaman, diskusi umum, studi kasus, working strong discussion, dan games. Bagian Evaluasi dan Layanan Rekomendasi menyelenggarakan pertemuan Peningkatan Kualitas Layanan Lingkup Sekretariat Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan yang bertempat di Saung Dolken Bogor tanggal 11 s.d. 12 November 2016, pesertanya adalah pegawai lingkup Sekretariat Ditjen PKH dengan jumlah 40 orang. Seluruh kegiatan dipandu oleh fasilitator dari FAZTRACK. Dalam sambutannya Sekretaris Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan sangat mengapresiasi pertemuan ini, karena dengan pelatihan seperti ini dapat meningkatkan kemampuan para pemberi layanan khususnya pada Subbagian Layanan Rekomendasi dalam memberika pelayanan prima kepada pengguna layanan. (Sumber Berita: Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
37
SOSIALISASI PENERAPAN E-KINERJA DI LINGKUP DIREKTORAT JENDERAL PERKEBUNAN
S
aat ini kinerja PNS masih menjadi sorotan, karena selama ini masyarakat masih beranggapan PNS masih sering tidak disiplin dan mempunyai kinerja yang rendah. Hal ini terjadi karena capaian kinerja PNS sering tidak terukur atau terpantau secara detail sehingga banyak oknum PNS yang bekerja tidak maksimal dan sering meninggalkan pekerjaannya. Salah satu penyebabnya adalah PNS yang kurang memahami apa yang harus dikerjakan atau dilakukan di kantor. Di sisi lain PNS adalah salah satu unsur penting kelangsungan jalannya pemerintahan. Salah satu upaya untuk memperbaiki kinerja PNS utamanya dilingkungan Kementerian Pertanian telah dibuat aplikasi e-Kinerja yang menjadi tolak ukur kinerja PNS yang dipantau secara terstruktur dalam sistem komputerisasi (berbasis online), dan sebagai pedoman pelaksanaannya mengacu pada Peraturan Menteri Pertanian Nomor 60/Permentan/KP.340/12/2016 tentang Pedoman Penilaian Kinerja Pegawai di Lingkungan Kementerian Pertanian yang telah disosialisasikan oleh Biro Organisasi dan Kepegawaian Kementerian Pertanian. Seperti kita ketahui bahwa setiap PNS Kementerian Pertanian wajib menuliskan Sasaran Kerja Pegawai yang jangka penilaiannya mulai dari awal tahun sampai akhir tahun. Namun kelemahan dari sistem lama ini adalah target bulanan tidak dapat terpantau dengan baik, sehingga penilaian hanya bisa di lakukan di akhir periode atau di akhir tahun. Dengan adanya aplikasi e-kinerja ini seluruh pegawai diwajibkan mengisikan Sasaran Kerja Pegawai ke dalam aplikasi tersebut dan membaginya dalam target kerja bulanan sehingga kinerja pegawai dapat terukur dan terpantau dengan baik, oleh pegawai tersebut dan juga atasan pegawai. Penilaian kinerja PNS melalui aplikasi e-Kinerja akan mulai diterapkan pada tahun 2017, untuk itu setiap PNS harus menyusun Sasaran Kerja Pegawai Tahun 2017 dan diinput dalam aplikasi e-kinerja. Oleh Karena itu untuk menghindari atau meminimalisir permasalahan dalam penerapannya, Direktorat Jenderal Perkebunan menyelenggarakan Sosialisasi Penerapan e-Kinerja pada hari Selasa tanggal 13 Desember 2016 bertempat di Ruang Rapat Lantai I Direktorat Jenderal Perkebunan. Acara tersebut dibuka oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Perkebunan Ir. Irmijati Rachmi Nurbahar, M.Sc. didampingi Kepala Bagian Umum Sukim Supandi, S.Sos., MM. dengan narasumber dari Biro Organisasi dan Kepegawaian Kementerian Pertanian yaitu Kepala Bagian Perencanaan dan Pengembangan Drs. Tri Handono Wihendro, SH., MM. dan Kepala Subbagian Tata Usaha Heri Susanto, S.Kom., M.Si. Peserta Sosialisasi terdiri dari Pejabat Eselon III, Kepala Subbagian Tata Usaha serta Pegawai menangani urusan kepegawaian pada Direktorat dan UPT lingkup Ditjen Perkebunan. Dengan telah dilakukannya Sosialisasi Penerapan e-Kinerja diharapkan pada Tahun 2017 seluruh pegawai Direktorat Jenderal Perkebunan sudah dapat mengoperasionalkan aplikasi e-Kinerja dan kinerja PNS Direktorat Jenderal Perkebunan dapat terpantau dan dapat bekerja sesuai dengan target yang telah di tetapkan.
38
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN
UJI KOMPETENSI JABATAN FUNGSIONAL KESEHATAN MENYONGSONG PROFESIONALISME ASN
B
erdasarkan amanat dari UU ASN Nomor 5 Tahun 2014 bahwa seluruh ASN harus memiliki standar kompetensi sehingga tenaga kesehatan yang berstatus sebagai ASN juga harus mengikuti Uji Kompetensi. Pedoman pelaksanaan uji kompetensi sudah sampai di bidang hukum dan organisasi Kemenkes dan diharapkan pada bulan Desember sudah disahkan oleh Menteri Kesehatan. Tujuan dilakukannya uji kompetensi adalah selain sebagai standardisasi kompetensi bagi tiap jenjang jabatan fungsional juga merupakan career path yang jelas bagi tenaga kesehatan. Mengingat pentingnya uji kompetensi bagi ASN maka jabatan fungsional tenaga kesehatan lain menyusul untuk dilakukan. Hal ini terkait dengan petunjuk teknis jabatan fungsional terkait yang belum selesai dilakukan revisi. Selain petunjuk teknis jabatan fungsional, juga diperlukan adanya PP tentang manajemen ASN yang dijabarkan kemmudian menjadi manajemen jabatan fungsional masing-mmasing tenaga kesehatan. Uji kompetensi untuk 6 jenjang jabatan fungsional yaitu perawat, perawat gigi, radiografer, tenaga kesehatan kerja, teknis elektromedik dan perekam medis, berdasarkan petunjuk teknis masing-masing jabatan fungsional yang telah direvisi, disebutkan bahwa uji komptensi dilaksanakan mulai 1 Januari 2016 akan tetapi dari pihak Kementerian Kesehatan meminta kepada BKN dan Kementerian PAN RB untuk dapat dilakukan pengunduran jadwal mengingat belum siapnya pedoman pelaksanaan pelaksanaaan uji kompetensi dan belum adanya sosisalisasi tentang uji kompetensi kepada jabatan fungsional terkait. Oleh karena itu, uji kompetensi kemudian diundur hingga 1 Januari 2018. Dasar hukum pelaksanaan uji kompetensi bagi perawat adalah PermenPAN RB Nomor 25 Tahun 2014 tentang Jabatan Fungsional Perawat dan Angka Kreditnya. Sedangkan untuk perawat gigi berdasarkan PermenPAN RB Nomor 23 Tahun 2014 tentang Jabatan Fungsional Perawat Gigi dan Angka Kreditnya. Bentuk uji kompetensi yang akan dilakukan adalah evaluasi portofolio, ujian lisan, ujian tertulis dan ujian praktek. Bentuk ujian akan disesuaikan bagi masing-masing jenjang dan berdasarkan kesepakatan Tim Penguji. Dalam masa transisi masih diperbolehkan ujian hanya dalam bentuk portofolio bagi jenjang pemula akan tetapi bagi jenjang yang lebih tinggi maka harus memenuhi minimal 2 bentuk ujian. Ujian untuk tingkat tertinggi harus mengikuti keseluruhan bentuk ujian (portofolio, lisan, tertulis dan praktek) sehingga diharapkan jenjang tersebut berkompeten sebagai mentor bagi jenjang dibawahnya. Standar kompetensi yang harus dipenuhi meliputi manajerial, teknis dan sosio kultural.
Mekanisme Peserta Uji 5
Mendaftar uji kompetensi online
Mencetak bukti pendaftaran
6
11
Menyiapkan berkas portofolio
Peningkatan pengetahuan dan kemampuan Tidak Lulus
Lulus
4 10 3
2
Mengajukan permohonan ke pimpinan instansi pengguna
7
Mempersiapkan berkas administrasi
Uji ulang ke dua
Tidak Lulus
b. Diberikan kartu ujian oleh tim penguji
8 1
a. Konsultasi dengan tim penguji
Mendapatkan sertifikat bila lulus
Lulus
9
Pelaksanaan uji
Uji ulang pertama
Mendapatkan sertifikat bila lulus
Tidak Lulus Melakukan verifikasi online jabfung
Lulus
Gambar 1. Mekanisme Peserta Uji Kompetensi Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
39
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN Anggaran untuk pelaksanaan ujian kompetensi ini dibebankan kepada masing-masing Kementerian/Lembaga. Tim penguji harus melalui verifikasi dari Kementerian Kesehatan untuk dapat menguji. Tim penguji akan dibuatkan SK oleh pejabat di Kementerian/Lembaga masingmasing seta diberi sertifikat oleh Kementerian Kesehatan setelah mengikuti pelatihan tentang standar penguji ujian kompetensi. Sertifikat penguji ini dilampirkan ketika dilakukan verifikasi rekomendasi sebagai tim penguji dari Kementerian Kesehatan. Pelaksanaan ujian harus disetujui terlebih dahulu oleh Kementerian Kesehatan baik dari segi tempat, jadwal, penguji maupun peserta ujian. Hasil ujian kemudian diverifikasi terlebih dahulu oleh Kementerian Kesehatan. Jika peserta ujian dinyatakan lulus uji kompetensi maka akan diberikan sertifikat yang dinomori oleh Kementerian Kesehatan. Jika tidak lulus maka diberi 2 kali kesempatan untuk mengikuti ujian ulang pada periode yang sama. Jika tidak dapat lulus pada ujian ulang maka peserta ujian akan menempuh pembelajaran lanjutan (pelatihan atau treatment khusus). Verifikasi semua dilakukan secara online. Materi ujian dibuat oleh tim penguji berdasarkan acuan dari Kementerian Kesehatan. Jika ingin melaksanakan ujian kompetensi sendiri maka harus memenuhi syarat sebagai berikut: 1. Unit kerja setara dengan UKE II. 2. Tim penguji yang diajukan minimal 3 dengan jenjang jabatan mahir atau ahli dan memiliki jabatan fungsional yang sama dengan peserta uji. 3. Jenjang jabatan Tim penguji harus diatas jenjang jabatan peserta uji.
Mekanisme Penyelenggara Uji Memberikan peningkatan pengetahuan dan kemampuan bagi peserta yg sdh dua kali tdk lulus uji
6 Memverifikasi online data calon peserta uji berdasarkan dokumen
5 Menetapkan calon peserta uji Identifikasi pemangku JFK yg akan naik jenjang
2
1
Menunjuk dan menetapkan tim penguji
7
Merencanakan dan mengalokasikan anggaran biaya
15 14
4 Mempersiapkan tempat uji
8
13
3
Melakukan Mapping pemangku jabfungkes
Melakukan verifikasi data oleh pemangku JF
9
Menyiapkan peralatan, sarana & prasarana uji
10
12
11
Membuat & menyampaikan proposal penyelenggaraan uji ke Puskatmutu
Mengeluarkan sertifikat uji
Membuat BAP uji kompetensi dan meminta nomor sertfikat ke puskatmutu Menyelenggarakan uji
Mendapatkan surat rekomendasi penyelenggaraan uji & user id & password akun penyelenggara & tim penguji Mendapatkan surat rekomendasi penyelenggaraan uji
Gambar 2. Mekanisme Penyelenggaraan Uji Kompetensi
Jabatan fungsional kesehatan hanya mengakui lulusan vokasi (D3) dan profesi. Implikasi dari peraturan ini adalah seluruh tenaga kesehatan yang belum memiliki gelar vokasi atau profesi di bidang kesehatan maka mulai Tahun 2020 harus melepaskan jabatan fungsional kesehatan yang melekat padanya. Uji kompetensi dilakukan untuk semua jabatan fungsional kesehatan yang akan naik jenjang. Syarat kenaikan jenjang adalah melampirkan sertifikat uji kopetensi dan memenuhi syarat kenaikan jenjang berdasarkan DUPAK. Jika unit kerja jabatan fungsional kesehatan terkait tidak memenuhi syarat untuk melaksanakan ujian kompetensi maka ujian akan dilaksanakan oleh Kementerian Kesehatan (unit pelaksana akan ditunjuk oleh Kementerian Kesehatan).
40
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN SISTEM MANAJEMEN SDM ASN
Mekanisme Tim Penguji 6 Memberi konsultasi kepada calon peserta uji Menetapkan metode uji Memberikan kartu ujian
2
1
Membuat rencana penilaian
Menetapkan metode penilaian
5 Berkoordinasi dengan instansi penyelenggara untuk persiapan peralatan, sarana & prasarana
4 3
Memeriksa dan memvalidasi data dokumen administratif calon peserta uji
Memiliki SK sebagai tim penguji
7
9
8
14
Melaksanakan pengujian
13
12
10 Melakukan penilaian
Menyiapkan perangkat penilaian
15
Melakukan pemutakhiran instrumen uji
Melakukan pencatatan dan pelaporan kepada ketua penyelenggara uji
Ketua tim penguji menandatangi sertifikat uji
Memberikan feedback hasil penilaian
11 Memutuskan hasil uji
Gambar 3. Mekanisme Tim Penguji Uji Kompetensi
Persiapan sebelum dilakukan ujian kompetensi pertama perlu dilakukan sosialisasi mengenai hal ini di kalangan internal Kementerian. Kemudian perlu dilakukan pemetaan jabatan fungsional kesehatan. Fungsi pemetaan ini adalah diketahuinya jumlah peserta ujian kompetensi dan waktu dilakukannya ujian kompetensi. Sosialisasi tentang ujian kompetensi di kalangan jabatan fungsional kesehatan juga perlu dilakukan. Sosialisasi lebih ditekankan pada kesiapan materi ujian bagi jabatan fungsional kesehatan. Hal yang tak kalah penting adalah perencaan anggaran mengingat ujian kompetensi masing-masing jabatan fungsional kesehatan akan dibebankan kepada DIPA Kementerian masing-masing. Kesimpulan yang dapat diambil adalah sertifikat ujian kompetensi merupakan salah satu syarat untuk kenaikan jenjang kepangkatan selain penilaian terhadap DUPAK. Klinik Kementerian Pertanian tidak memenuhi syarat untuk pelaksanaan ujian kompetensi mandiri sehingga harus mengikuti ujian kompetensi di tingkat Kementerian Kesehatan. Anggaran untuk ujian kompetensi dibebankan pada Kementerian/Lembaga masing-masing. Oleh karena itu, perlu dilaksanakannya sosialisasi internal tentang uji kompetensi jabatan fungsional kesehatan dengan mengundang Kementerian Kesehatan (Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian).
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
41
PENGUATAN PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN
SOSIALISASI PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN BIDANG MANAJEMEN DAN SUMBER DAYA MANUSIA BIRO HUKUM SEKRETARIAT JENDERAL TAHUN 2016 Dalam rangka meningkatkan pemahaman peraturan perundang-undangan, maka Biro Hukum menyelenggarakan Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan Bidang Manajemen dan Sumber Daya Manusia pada tanggal 21-23 Nopember 2016 di Hotel @HOM Semarang, Jl. Pandanaran No.119 Semarang. Kegiatan dihadirioleh perwakilan instansi dan/atau unit kerja dari Kementerian Pertanian yaitu: Perwakilan dari Sekretariat Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian, Perwakilan dari Sekretariat Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Perwakilan dari Sekretariat Direktorat Jenderal Hortikultura, Perwakilan dari Sekretariat Direktorat Jenderal Perkebunan, Perwakilan dari Sekretariat Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, P e r w a k i l a n dari Sekretariat Inspektorat Jenderal, Perwakilan dari Sekretariat Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, Perwakilan dari Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan P e r t a n i a n , Perwakilan dari Sekretariat Badan Ketahanan Pangan, Perwakilan dari Sekretariat Badan Karantina Pertanian, Perwakilan dari Biro Perencanaan, Perwakilan dari Biro Organisasi dan Kepegawaian, Perwakilan dari Biro Keuangan dan Perlengkapan, Perwakilan dari Biro Umum dan Pengadaan, Perwakilan dari Biro Hubungan Masyarakat dan Informasi Publik, Perwakilan dari Balai Besar Pembibitan Ternak Unggul Sapi Perah, Perwakilan dari Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian Magelang, Perwakilan dari Balai Karantina Pertanian Kelas I Semarang, Perwakilan dari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Jawa Tengah, Perwakilan dari Stasiun Karantina Pertanian Kelas I Cilacap, Bapak Suharyanto, S.H., Tenaga Ahli Bidang Hukum Lingkup Kementerian Pertanian, Perwakilan dari Bagian Perundang-undangan I, Perwakilan dari Bagian Perundang-undangan II, dan Perwakilan dari Bagian Advokasi Hukum. Rapat Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan Bidang Manajemen dan Sumber Daya Manusia dibuka oleh Kepala Biro Hukum Sekretariat Jenderal. Kemudian dilanjutkan dengan Materi I Hukum Pertanian oleh Tenaga Ahli Bidang Hukum Bapak Suharyanto, setelah itu Materi II tentang Peraturan Menteri Pertanian Nomor 42/Permentan/SM.200/8/2016 dan Materi III tentang Peraturan Menteri Pertanian Nomor 43/Permentan/SM.200/8/2016 oleh Kepala Pusat Penyuluhan Pertanian, terakhir Materi IV Peraturan Menteri Pertanian Nomor 43/Permentan/OT.010/8/2016 dari wakil Biro Organisasi dan Kepegawaian. Tujuan dari Rapat Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan Bidang Manajemen dan Sumber Daya Manusia ini adalah untuk mewujudkan kesamaan persepsi dan sebagai wahana disiminasi untuk meningkatkan pemahaman pemangku kebijakan maupun pelaksana tugas dibidang hukum atau teknis lingkup Kementerian Pertanian. Semoga melalui kegiatan ini Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan Bidang Manajemen dan Sumber Daya Manusia dapat dihasilkan lebih optimal. Selain itu diharapkan terjalin koordinasi antar lini baik antara unit kerja dengan eselon I yang membawahinya maupun koordinasi dengan Biro Hukum Sekretariat Jenderal. (Sumber Berita: Biro Hukum Setjen Kementan)
42
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK
EKSPOSE UNIT KERJA PELAYANAN PUBLIK BERPRESTASI BIDANG PERTANIAN TAHUN 2016
D
alam rangka melaksanakan Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik terutama dalam melaksanakan evaluasi kinerja pelayanan publik diperlukan pemberian apresiasi terhadap unit kerja pelayanan publik berprestasi bidang pertanian yang melaksanakan pelayanan prima (berkualitas, cepat, mudah, terjangkau dan terukur). Pemberian penghargaan tersebut merupakan langkah strategis dalam rangka mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik dengan memberika stimulus atau motivasi, semangat perbaikan dan inovasi pelayanan serta mengetahui gambaran kinerja yang objektif dari unit pelayanan. Pemberian penghargaan berdasarkan kepada Peraturan Menteri Pertanian Nomor 13/ Permentan/KP.450/3/2015 tentang Pedoman Penilaian dan Pemberian Penghargaan Abdibaktitani Bagi Unit Kerja Pelayanan Publik Berprestasi Bidang Pertanian. Dalam rangka pemberian penghargaan Abdibaktitani Tahun 2016, Kementerian Pertanian melalukan proses penilaian UPT lingkup Kementerian Pertanian. Sesuai dengan Permentan tersebut, penilaian dilakukan oleh unit kerja eselon I masing-masing UPT lingkup Kementerian Pertanian. Persyaratan bagi UKPP Kementerian Pertanian harus mempunyai nilai Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) paling kurang bernilai 75 (baik); UKPP telah menetapkan dan menerapkan standar pelayanan publik. Acara Ekspose Unit Kerja Pelayanan Publik Berprestasi Di Bidang Pertanian Tahun 2016 dilaksanakan pada hari Senin-Rabu tanggal 20-22 November 2016 bertempat di Hotel Amaroossa, Bogor, Jawa Barat. Untuk memperoleh hasil penilaian yang terbaik maka dilakukan ekspose oleh masing-masing Kepala UPT atau yang mewakili. Acara dibuka oleh Kepala Biro Organisasi dan Kepegawaian, Bapak Drs. Abdul Halim, M.Si. dalam sambutannya beliau menyampaikan perlunya peningkatan kualitas pelayanan publik agar sesuai dengan harapan dan tuntutan seluruh warga Negara. Materi ekspose mengacu kepada Peraturan Menteri Pertanian Nomor 13/Permentan/KP.450/3/2015 tentang Pedoman Penilaian dan Pemberian Penghargaan Abdibaktitani Bagi UKPP Berprestasi Bidang Pertanian. Kriteria penilaian meliputi keseluruhan aspek yang digunakan dalam proses penyelenggaraan yang terdiri dari: moto dan maklumat pelayanan dengan bobot 10%; Penerapan standar pelayanan dengan bobot 40%; Pengakuan manfaat UKPP bagi pemangku Kepentingan dengan bobot 30% dan Inovasi pelayanan publik dengan bobot 20%. Tim Penilai terdiri atas unit keortalaan seluruh eselon I. Berdasarkan Keputusan Menteri Pertanian Nomor 729/Kpts/OT.050/11/2016 tentang Pemberian Penghargaan Abdibaktitani kepada Unit Kerja Pelayanan Publik Berprestasi Bidang Pertanian Tahun 2016 diputuskan bahwa: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR : 792/Kpts/OT.050/11/2016 TANGGAL : 22 Nopember 2016
I.
Unit Kerja Pelayanan Publik (UKPP) Berprestasi Percontohan Penerima Penghargaan Piala Abdibaktitani
No.
1
2
NAMA UKPP
NILAI
PENGHARGAAN
Balai Besar Karantina Pertanian Tanjung Priok
93,07
Piala
Balai Besar Pelatihan Pertanian Lembang
91,36
Piala
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
43
PENGUATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK II.
Unit Kerja Pelayanan Publik (UKPP) Berprestasi Utama Penerima Penghargaan Plakat Abdibaktitani
No.
1
NAMA UKPP
2
NILAI
PENGHARGAAN
Balai Karantina Pertanian Kelas II Cilegon
89,47
Plakat
Balai Besar Pelatihan Kesehatan Hewan Cinagara
88,95
Plakat
3
Balai Embrio Ternak Cipelang
88,81
Plakat
4
Balai Besar Karantina Pertanian Belawan
88,75
Plakat
5
88,31
Plakat
6
87,88
Plakat
7
Balai Veteriner Subang
86,52
Plakat
8
Balai Inseminasi Buatan Lembang
85,25
Plakat
Balai Besar Karantina Pertanian Soekarno Hatta
82,33
Plakat
Balai Besar Peramalan Organisme Pengganggu Tumbuhan
82,21
Plakat
Balai Besar Veteriner Denpasar
81,97
Plakat
Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi
81,70
Plakat
9 10
11 12
Balai Pengujian Mutu dan Sertifikasi Produk Hewan Bogor Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Pascapanen Pertanian
III.
Unit Kerja Pelayanan Publik (UKPP) Berprestasi Madya Penerima Penghargaan Piagam Abdibaktitani
No.
1
2
3
4
NAMA UKPP
NILAI
PENGHARGAAN
Balai Besar Pelatihan Peternakan Kupang
79,74
Piagam
Balai Penelitian Tanaman Sayuran
79,62
Piagam
Balai Besar Perbenihan dan Proteksi Tanaman Perkebunan Surabaya
79,55
Piagam
Balai Karantina Pertanian Kelas II Pangkal Pinang
79,35
Piagam
5
Balai Karantina Pertanian Kelas I Manado
75,57
Piagam
6
Balai Karantina Pertanian Kelas I Pontianak
75,33
Piagam
7
Balai Karantina Pertanian Kelas I Padang
75,26
Piagam
8
Loka Penelitian Sapi Potong Pasuruan
74,12
Piagam
9
Balai Karantina Pertanian Kelas II Tarakan
73,22
Piagam
10
Balai Karantina Pertanian Kelas II Palangkaraya
72,82
Piagam
11
Balai Besar Penelitian Veteriner Bogor
72,13
Piagam
12
Balai Pembibitan Ternak Unggul dan Hijauan Pakan Ternak Sembawa
71,30
Piagam
(Sumber Berita: Biro Organisasi dan Kepegawaian)
44
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
KPK Survei Integritas Pelayanan Publik Pusat PVTPP
K
omisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bekerjasama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) kembali melaksanakan survei Integritas Pelayanan Publik Indonesia Tahun 2016 terhadap 64 Kementerian/Lembaga (K/L) yang melaksanakan pelayanan publik. Survei ini telah dilaksanakan sejak tahun 2007 secara berkala dan hasilnya digunakan sebagai acuan perbaikan integritas dan antikorupsi di sektor layanan publik. Pada tanggal 10 November 2016, Pusat Perlindungan Varietas Tanaman dan Perizinan Pertanian (Pusat PVTPP)menjadi salah satu responden dari 60 responden di Kementerian Pertanian bersama dengan Direktorat Jenderal Tanaman Pangan dan Direktorat Jenderal Perkebunan. Survei yang menggunakan metode Computer Assisted Personal Interviewing (CAPI) dan Self Assessment ini juga dilakukan terhadap 60 responden eksternal dari kalangan pengguna layanan perizinan benih tanaman pada tanggal 11 November 2016. Tujuan dari pelaksanaan survei ini adalah memperoleh informasi terkait integritas instansi melalui aspek transparansi, akuntabilitas, dan perilaku antikorupsi. Hasil survei akan menjadi cerminan penilaian pengguna layanan atas integritas layanan yang diberikan oleh K/L kepada masyarakat sehingga unit layanan publik terkait dapat memperoleh masukan untuk mempersiapkan upaya pencegahan tindakan korupsi yang efektif pada wilayah atau layanan yang rentan tindakan KKN. Dalam progress report yang disampaikan oleh tim survei disampaikan bahwa jumlah responden internal Kementerian Pertanian telah mencapai 100%, tetapi untuk responden eksternal baru mencapai angka 45 responden (75%). Menindaklanjuti hal tersebut, tim survei mengirimkan survei melalui email kepada stakeholder lainnya untuk dapat memenuhi target jumlah responden eksternal. Tim mengharapkan Kementerian Pertanian untuk dapat mengimbau para stakeholder berpartisipasi pada email tersebut. KPK dan BPS mengapresiasi partisipasi Kementerian Pertanian yang meliputi Inspektorat Jenderal, Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Direktorat Jenderal Perkebunan, Direktorat Jenderal Hortikultura, dan Pusat PVTPP sehingga survei dapat berjalan dengan baik. Hasil survei ini diharapkan dapat diumumkan oleh KPK pada bulan Desember 2016. (Sumber Berita: Pusat Varietas
Tanaman dan Perizinan Pertanian)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
45
PENGUATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK
TIDAK PERLU ANTRI, KINI ADA “PRIOQKLIK” DI BBKP TANJUNG PRIOK Kini telah hadir “PRIOQKLIK” terobosan layanan karantina terbaru dari BBKP Tanjung Priok. Hanya dengan satu klik maka pengguna jasa karantina dapat melihat proses Pengajuan Pemeriksaan Karantina (PPK) secara online. Tak perlu lagi mengantri dan menunggu hasil verifikasi di ruang pelayanan. Pengguna jasa karantina di BBKP Tanjung Priok kini dapat memperoleh informasi detil tentang data pengajuan dan proses administrasi serta pemeriksaan karantina via internet pada layar komputer atau telepon genggam smartphone dimanapun berada. Detil data dan proses PPK yang diajukan dapat dimonitor secara online di http://tanjungpriok.karantina.pertanian.go.id dan dinotifikasikan via email untuk layanan Karantina Hewan dan Karantina Tumbuhan.
BBKP Tanjung Priok yang dipimpin oleh Ir. Purwo Widiarto, MMA. berkomitmen memberikan pelayanan SICEPOT: Simpatik, Cepat, Efektif, Profesional, Objektif dan Transparan dimana PRIOQKLIK menjadi salah satu tools yang mampu meningkatkan kepuasan pengguna jasa karantina. PRIOQKLIK dengan layanan Quarantine Tracking merupakan sistem berbasis website yang beroperasi selama 24/7 dengan designuser friendly. Keterbukaan informasi menjadi ruh bagi PRIOQKLIK dimana produk, prosedur, waktu dan tarif PNBP tercantum jelas dengan status layanan yang memberikan kepastian bagi penggun jasa, apakah komoditi yang mereka daftarkan berada dalam tahap proses, ditunda, selesai atau sudah diambil.
46
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK
TRANSFORMASI LAYANAN KARANTINA DI BBKP TANJUNG PRIOK Sebelum PRIOQKLIK 1. Pengguna jasa menunggu hasil verifikasi di ruang pelayanan dengan waktu yang belum pasti dan belum tentu lolos verifikasi.
Setelah PRIOQKLIK 1. Hasil verifikasi disampaikan secara online dan dinotifikasikan via email, sehingga pengguna jasa tidak perlu menunggu di ruang pelayanan untuk mengetahui hasil verifikasi.
2. Pengguna jasa harus menunggu untuk mengambil rincian pembayaran dan dokumen KT2, KT9, KH5, KH7 atau KH12 untuk melakukan pembayaran PNBP dan transfer PIB ke INSW. 3. Pengguna jasa bingung bahkan marah ketika dokumennya di reject INSW, karena notifikasi INSW selalu menyebutkan dokumen karantina tidak ditemukan.
2. Untuk mendapatkan nomor KT2, KT9, KH5, KH7 atau KH12 dan rincian pembayaran PNBP, pengguna jasa tidak perlu menunggu dan dapat langsung di lihat via website dan dinotifikasikan via email. 3. Ketika terjadi reject INSW, pengguna jasa dapat mengetahui secara jelas mengapa di reject dengan cara analisa mandiri melalui data yang ada di website.
4. Pengguna jasa bingung kemana harus mengurus reject INSW dan berapa lama prosesnya.
4. Dengan analisa mandiri pengguna jasa dapat memngetahui penyebab reject INSW dan dapat langsung melakukan tindak lanjut, apakah diperlukan revisi isi dokumen, upload ulang dll.
5. SLA verifikasi dokumen dan pemeriksaan karantina belum ada/terukur.
5. SLA verifikasi dokumen dan pemeriksaan karantina terukur.
PRIOQKLIK tidak hanya memberikan manfaat bagi pengguna jasa karantina di BBKP Tanjung Priok namun juga memberikan manfaat bagi internal organisasi. Kini BBKP Tanjung Priok memiliki proses verifikasi (SLA) yang lebih terukur, kejelasan posisi karantina terhadap status notifikasi INSW dan yang tepenting semakin meningkatnya kepuasan pengguna jasa terhadap proses layanan karantina di BBKP Tanjung Priok. (Sumber Berita: Badan Karantina Pertanian By mdr)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
47
PENGUATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK
KEMENTERIAN PERTANIAN RAIH PREDIKAT KEPATUHAN PELAYANAN PUBLIK Tahun 2016
Kementerian Pertanian menerima anugerah Predikat Kepatuhan terhadap standar pelayanan publik Tahun 2016 untuk kategori Kementerian. Penghargaan kepatuhan tinggi Zona Hijau ini diberikan berdasarkan penilaian Ombudsman RI terhadap pelayanan yang diberikan oleh Kementerian Pertanian kepada masyarakat. Penghargaan diserahkan langsung oleh Ketua Ombudsman RI Amzulian Rifai kepada Kepala Badan Karantina Pertanian Banun Harpini yang hadir mewakili Kementerian Pertanian dan disaksikan oleh Wakil Presiden RI M.Yusuf Kalladi Hotel Brobudur Jakarta, pada hari Kamis tanggal 7 Desember 2016. Wakil Presiden Jusuf Kalla mengapresiasi pemberian penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi atas capaian kinerja yang telah diraih selama ini. “Semuanya itu membuktikan bahwa bila kita bekerja serius, tidak sia-sia, akan mendapatkan penghargaan dari pemerintah dan juga masyarakat” tegas Wakil Presiden Jusuf Kalla. Setidaknya ada tiga hal yang harus dipenuhi didalam memenuhi standar pelayanan publik menurut Wakil Presiden Jusuf Kalla yaitu kecepatan,kualitas,dan biaya. Kasus korupsi akan berkurang bila PNS mampu melaksanakan ini. Ombudsman RI memberikan penghargaan kepatuhan terhadap standar pelayanan publik pada 11 Kementerian, 10 Lembaga Negara, 13 Pemerintah Provinsi, 15 Pemerintah Kabupaten, dan 16 Pemerintah Kota. Lebih khusus Kementerian Pertanian meraih Zona Hijau setelah dilakukan penilaian pada 56 unit pelayanan Kementerian Pertanian, diantaranya 54 unit pelayanan Badan Karantina Pertanian, PPTVP, dan Balai pengujian Produk Tanaman. Terdapat 10 variabel penilaian yang menjadi fokus Ombudsman RI, yaituPelayanan Terpadu, Standar Pelayanan Publik, Visi, Misi, Moto, Maklumat Layanan, Sistem Informasi Pelayanan Publik, Sarana Prasarana,Pengukuran Kepuasan, Fasilitas, Pelayanan Khusus, Sertifikat ISO, Pengelolaan Pengaduan, dan Atribut Seragam. Ombusman melakukan penilaian terhadap 11.462 produk layanan publik, 2.232 unit layanan, 2.232 responden penyelenggara, dan 5486 responden pengguna Jasa. Pelayanan publik di Kementerian Pertanian sudah dilaksanakan sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik. Kementerian Pertanianberkaitan dengan pelayanan publik telah menerapkan Peraturan Menteri Pertanian Nomor 78/Permentan/Ot.140/12/2012 tentang Pedoman Dan Penetapan Standar Pelayanan Publik Kementerian Pertanian. Hasil penelitian Ombudsman RI Tahun 2015 yang dilakukan secara sampling terhadap layanan Kementerian dan Lembaga, Kementerian Pertanian mendapat urutan ke 5 tertinggi dengan Zona Hijau, sebagai hasil penilaian pada 37 unit kerja, dan 9 produk layanan. Unit Layanan Balai Pengujian Mutu Layanan dengan 3 produk layanan, Pusat Perlindungan Varietas Tanaman dan Perizinan Pertanian, dengan 5 produk layanan mendapat nilai baik, serta 35 unit kerja Karantina Pertanian 10 unit kerja karantina mendapat nilai rendah yaitu Zona Kuning dan Zona Merah. Untuk 52 UPT Karantina sudah melakukan penyusunan Standar Pelayanan (SPP) namun setelah di evaluasi masih belum optimal penerapannya, untuk itu perlu dilakukan pembinaan dan evaluasi secara berkelanjutan, Tahun 2015 dan 2016 Kementerian Pertanian berada pada zona hijau terhadap kepatuhan standar pelayanan, kedepan Kementerian Pertanian bertekad untuk menjadi 3 besar pada posisi yang lebih tinggi (Sumber Berita: Badan Karantina Pertanian).
48
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
PENGUATAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK
Sekretariat Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Memperoleh sertifikat ISO 9001:2015
D
alam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, Sekretariat Ditjen sudah memperoleh sertifikat ISO 9001:2015. Sertifikat tersebut diserahkan oleh perwakilan dari QS Cest Consulting Bapak Arif Syawaladi dan diterima oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Bapak Dr. Ir Riwantoro, MM sebagai manajer puncak.
Penyerahan sertifikat dilaksanakan pada tanggal 27 Oktober 2016 bertempat di Ruang Rapat Utama II. Bapak Arif Syawaladi menjelaskan bahwa Sekretaris Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan adalah institusi pertama di Indonesia yang memperoleh sertifikat ISO 9001:2015. Dalam sambutannya Sekretaris Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan mengucapkan terimakasih kepada QS Cert dan kepada Tim ISO Sekretariat Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan atas kerja keras dalam membuat tinjauan manajemen resiko untuk ISO 9001:2015. (Sumber Berita: Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
49
lain lain
Bimbingan Teknis Pengembangan Metode Perhitungan Luas Tanam/Luas Panen berbasis Citra Satelit di Kabupaten Brebes dan Karawang Dalam perencanaan dan evaluasi pembangunan pertanian, data yang akurat dan tepat waktu sangatlah dibutuhkan agar sasaran pembangunan dapat tercapai. Berbagai upaya terus dilaksanakan untuk mendapatkan data yang akurat dan tepat waktu. Salah satu upaya yang dilakukan adalah perbaikan metode pelaporan dan perhitungan area luas panen dari metode konvensional seperti eye estimate menjadi metode scientific dengan memanfaatkan peta citra satelit beresolusi tinggi. Pada tanggal 22 Februari 2016 Dinas Pertanian Kabupaten Brebes bekerja sama dengan Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian Kementerian Pertanian telah melakukan Bimbingan Teknis Pengembangan Metode Perhitungan Luas Tanam/Luas Panen berbasis Citra Satelit tersebut kepada petugas pengumpul data untuk mendukung upaya perbaikan metode pelaporan dan perhitungan area luas tanam dan panen di Kabupaten Brebes.
Demikian juga pada tanggal 25 Februari 2016, petugas pengumpul data di Kabupaten Karawang juga mendapatkan Bimbingan Teknis Pengembangan Metode Perhitungan Luas Tanam/Luas Panen berbasis Citra Satelit tersebut dari Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian Kementerian Pertanian untuk mendukung upaya perbaikan metode pelaporan dan perhitungan area luas tanam dan panen di Kabupaten Karawang. Bimbingan Teknis Pengembangan Metode Perhitungan Luas Tanam/Luas Panen berbasis Citra Satelit resolusi tinggi diberikan kepada petugas dilapangan dengan memberikan atau membekali peserta dengan peta yang sudah dicetak dan diserahkan kepada masing-masing petugas. Peta citra satelit beresolusi tinggi ini dijadikan sebagai alat pembantu oleh petugas untuk mengukur maupun memverifikasi luas tanam dan luas panensehingga data luas panen dapat dipertanggungjawabkan secara scientific keakuratannya. Peta kerja dari citra satelit beresolusi tinggi akan dibuat grid-grid (kotak-kotak) sehingga petugas dapat dengan mudah melakukan pengukuran dan memverifikasi luasan. Peta kerja ini juga dapat dimanfaatkan sebagai alat bantu untuk pengumpulan data standing beberapa fase pertumbuhan tanaman (fase penggenangan, vegetatif 1, vegetatif 2, generatif 1, generatif 2, dan bera). Dalam pelaksanaan bimbingan teknis kepada petugas dibekali pengetahuan tentang peta dan diberi penjelasan tentang beberapa tahapan dalam penghitungan luas tanam dan luas panen dengan menggunakan peta dan untuk lebih memudahkan perhitungan dijelaskan pula metode grid squre (kotak) untuk menghitung luasan daerah dalam posisi koordinat tertentu. Beberapa tahapan tersebut yaitu: pemberian batas area yang akan dihitung sebagai area luas tanam dan luas panen, menghitung grid yang ada dalam area yang sudah diborder, mengkonversi jumlah
50
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
lain lain grid menjadi satuan hektar, kemudian memasukkan data hasil perhitungan tadi ke dalam formulir verifikasi luas tanam/panen. Pengisian data luas tanam/panen disesuaikan dengan posisi grid area di peta. Dalam pelaksanaan bimbingan teknis peserta dibentuk berkelompok-kelompok untuk memudahkan para instruktur menyampaikan dan pempraktekkan langsung tahapan tahapan atau proses pengerjaan yang akan dilakukan petugas dalam menghitung suatu luasan. Tahapan-tahapan yang disampaikan kepada petugas sebagai berikut: dicocokkan dengan peta kerja verifikasi luas tanam/panen berbasis peta citra satelit (Gambar 2).
1. Melakukan pemberian nama pada tiap grid dengan cara pemberian pada baris dan kolom di peta citra satelit, untuk bagian kolom/horisontal dengan “huruf abjad” dan bagian baris/vertikal dengan “angka”. Seperti pada Gambar 1 di dibawah ini (Contoh Pemberian Nama pada Masingmasing Grid) :
2. Mengamati dan menghitung luas tanam dan panen per grid. Jika kita menggunakan peta dengan skala 1 : 5.000, untuk menentukan luas grid 3cm x 3cm di peta, maka luas sebenarnya di lapangan dapat kita ketahui luas grid sebenarnya dilapangan = luas grid pada peta x 50m. Luas grid sebenarnya dilapangan = 3 x 50mx 3 x 50m. Luas grid sebenarnya dilapangan = 22.500 m = 2,25 Ha. 3. Melakukan pengisian formulir verifikasi luas tanam/panen berbasis peta lahan sawah pada masing-masing grid dengan cara melihat kondisi/fakta riil di lapangan tentang kondisi pertanaman tanaman padi (luas tanam, panen dan puso) dan
Gambar 2. Formulir Pengisian Luas Tanam dan Panen
4. Setelah tahapan no. 3 dilakukan, maka lakukan pengisian luas tanam, panen dan puso sesuai kondisi pertanaman padi ke formulir verifikasi luas tanam/panen berbasis peta lahan sawah pada masingmasing grid dalam satuan hektar. 5. Selanjutnya dilakukan perhitungan luas tanam, panen dan puso pada masingmasing grid menjadi luas tanam, panen dan puso dalam satu desa dalam satuan hektar. 6. Selanjutnya dilakukan pengisian luas tanam, panen dan puso ke formulir luas tanaman padi (form SP-Padi). Pelaksanaan bimbingan teknis berlangsung dengan baik, petugas menyampaikan rasa
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
51
lain lain terima kasihnya karena sudah mendapatkan pengetahuan dan terbantu untuk mendapatkan dan menghitung luasan tanam dan luas panen yang akan dilaporkan sehingga data yang dilaporkan dapat dipertanggungjawabkan keakuratannya. Laporan luas tanam dan luas panen rutin dilaporkan oleh setiap bulan oleh petugas melalui formulir form SP-Padi. Dengan adanya Bimbingan Teknis Pengembangan Metode Perhitungan Luas Tanam/Luas Panen berbasis Citra Satelit di Kabupaten Brebes dan Karawang diharapkan data luas tanam dan luas panen yang dilaporkan dari Kabupaten Brebes dan Kabupaten Karawang akurat dan tepat waktu. (Sumber Berita: Pusat Data dan Informasi Pertanian By Rumonang dan Uliyah)
PENDEKATAN PADA PERAWATAN GIGI ANAK drg. Rinati Adrin.Sp.KGA.
Perawatan gigi yang dimulai sejak anak usia dini sangat berguna dalam taraf tumbuh kembang anak. Kunjungan pertama kedokter gigi diajurkan pada saat anak berusia sekitar 1 tahun. Pada usia ini gigi anak mulai erupsi, dokter gigi mulai dapat memantau pertumbuhan dan perkembangan gigi dan rahang anak. Bila ditemukan kerusakan pada gigi anak, rencana perawatan dapat dibuat untuk mengoreksi kelainan gigi dan rahang pada anak agar kerusakan tidak bertambah parah dan didapatkan pertumbuhan dan perkembangan yang normal dikemudian harinya. Kunjungan pertama anak ke dokter gigi biasanya diawali dengan perkenalan saja, hal ini penting untuk memperkenalkan anak ke lingkungan kedokteran gigi dengan tanpa beban,tanpa sakit dan tidak tidak membuat anak trauma. Check up pertama ke dokter gigi adalah untuk mengidentifikasi masalah apapun yang berhubungan dengan pertumbuhan dan perkembangan gigi anak. Idealnya, kunjungan ke dokter gigi dilakukan untuk pertama kalinya ketika tidak ada masalah yang harus diobati. Memperkenalkan anak kepada dokter giginya dan lingkungan klinik, hal ini penting agar anak merasa familiar dengan suasana praktek dokter gigi. Apabila anak merasa takut, tidak nyaman, atau tidak kooperatif pada kunjungan awal, maka mungkin perlu dilakukan penjadwalan ulang. Kesabaran dan ketenangan orang tua dan komunikasi yang baik dengan anak sangatlah penting pada kunjungan ini. Kunjungan yang singkat dan berkelanjutan ditujukan untuk membangun kepercayaan anak pada dokter gigi dan lingkungan klinik, dan hal ini terbukti sangat berharga apabila anak nantinya membutuhkan perawatan. Pada saat kunjungan pertama ini orang tua
52
dan dokter gigi dapat berdiskusi bagaimana menjaga kebersihan dan kesehatan mulut anak, bagaimana cara menyikat gigi anak, kapan waktu sikat gigi yang baik, dan menu apa yang baik untuk kesehatan gigi. Setelah konsultasi dapat dilanjutkan dengan pemeriksaan intra oral pasien.
Gambar 1. Anak gembira datang ke klinik gigi Keberhasilan perawatan gigi anak ditentukan oleh banyak hal. Bimbingan orang tua terhadap anak, motivasi yang diberikan orang tua dalam berperilaku sehat kepada anak, kerjasama antara dokter gigi, pasien anak dan orang tua berperanan penting dalam keberhasilan perawatan. Kadangkadang ditemukan ibu memperlihatkan kecemasan berlebihan di depan anak karena ibu pernah merasakan pengalaman yang tidak menyenangkan tentang dokter gigi di masa lalunya.Perilaku orang tua seperti ini membuat anak yang tadinya tidak takut menjadi cemas. Orang tua juga terkadang memberi reaksi berlebihan terhadap ekspresi anak saat
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
lain lain sedang diperiksa gigi, dimana reaksi tersebut malah membuat anak bertambah takut. Sikap orang tua yang tidak positif ini menghambat perawatan gigi anak. Konsep pedodontic treatment triangle diperlukan dalam melakukan perawatan gigi pada pasien anak. Metode yang digunakan adalah dengan menciptakan komunikasi efektif antar komponen: 1. Pasien Anak; 2. Orang tua; 3. Dokter Gigi.
Gambar 2. Kunjungan pertama anak sudah terlihat takut kedokter gigi terlihat kedua orang tua nya juga sangat memanjakan anak
Perawatan gigi dan mulut sejak dini pada anak penting juga untuk pertumbuhan anak secara umum. Usia anak dan faktor kepribadian orang tua juga berperan dalam membangun komunikasi efektif dengann dokter gigi. Pada bermacam kondisi psikologis anak konsep Pedodontic Treatment Triangle mutlak diperlukan agar perawatan yang dilakukan berhasil. Kerusakan gigi merupakan masalah yang paling umum terjadi pada anak-anak dibandingkan penyakit lainnya. Masih banyak orang tua yang beranggapan bahwa masalah penanganan kesehatan gigi dan mulut anak merupakan tanggung jawab dokter gigi sehingga dianggap peran orang tua hanya sebatas pengantar ketempat praktek atau rumah sakit tanpa ingin terlibat lebih jauh dalam edukasi kesehatan gigi anak. Peran serta orang tua sangat diperlukan di dalam membimbing, memberikan perhatian, mengingatkan, dan menyediakan fasilitas kepada anak agar dapat memelihara kebersihan gigi dan mulut. Pengetahuan orang tua merupakan modal penting dalam membentuk prilaku yang mendukung atau tidak mendukung perawatan gigi dan mulut pada anak.
Pengetahuan orang tua berperanan penting dalam membentuk perilaku yang mendukung atau tidak mendukung perawatan gigi dan mulut pada anak. Dokter gigi juga sebaiknya memahami bahwa pasien anak merupakan keseluruhan pribadi manusia yang ingin diperlakukan sebagai mana mestinya seperti ingin didengarkan, diperhatikan dan diperdulikan dalam porsinya sebagai anak-anak. Perilaku merupakan suatu aktifitas manusia yang sangat mempengaruhi pola hidup yang akan dijalaninya. Proses pembentukan perilaku yang diharapkan memerlukan waktu serta kemampuan dari orangtua dalam mengajarkan anak. Rasa takut merupakan penyebab utama perilaku non kooperatif anak terhadap perawatan gigi, faktor penyebabnya bisa berasal atau ditimbulkan dari anak itu sendiri, keluarga dan dokter gigi. Komunikasi dokter gigi dengan pasien anak merupakan hubungan yang berlangsung antara dokter gigi dengan pasien anak dan orang tua pasien selama proses pemeriksaan dan pengobatan. Komunikasi sangatlah diperlukan terutama saat menangani pasien anak. Dalam hal ini seorang dokter gigi harus terus meningkatkan profesionalismenya dengan terus menganut konsep belajar sepanjang masa. Komunikasi yang efektif antara dokter gigi, anak, dan orang tua pasien merupakan komponen yang penting agar dapat menumbuhkan kepercayaan pasien. Hubungan yang efektif antar ketiganya dapat mengurangi keraguan akan perawatan gigi pada anak. Bila dokter gigi tanggap pada respon anak dan orang tua atas informasi yang disampaikannya maka anak dan orang tua akan lebih terbuka dan mendengar dan belajar. Pedodontic Treatment Triangle adalah gambaran hubungan antar komponen dalam segitiga perawatan pedodontik dimana setiap komponen saling berhubungan erat, posisi anak pada puncak segitiga dan posisi orang tua serta dokter gigi pada masing-masing sudut kaki segitiga. Garis menunjukan komunikasi berjalan dua arah antar masing komponen dan merupakan hubungan timbal balik.
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
53
lain lain Pedodontic Treatment Triangle terdiri dari tiga komponen, yaitu: 1. Anak 2. Dokter gigi 3. Orang tua. Perbedaan umum antara perawatan pasien dewasa dan anak terletak pada teknik komunikasi. Teknik komunikasi antara pasien anak dan dokter gigi dalam kasusnya merupakan hubungan satu untuk dua, yang berarti anak menjadi fokus perhatian dokter gigi dan orang tua. Efek dari kematangan emosional pada tingkah laku anak dalam perawatan gigi adalah semua anak melewati masa tingkatan tertentu dari perkembangan mental dan emosi.
Gambar 4. Anak dengan kebutuhan khusus pada saat perawatan di bantu oleh orang tua duduk di kursi gigi (dental chair)
Berdasarkan tingkatan usia ini tingkah laku anak dan psikologis anak yang terpola secara terus-menerus menjadi berubah. Penting untuk mengidentifikasi tingkatan usia psikologis sebagai panduan untuk mensukseskan perawatan gigi pada anak. Skema tingkatan usia membantu untuk menghubungkan level dari kematangan emosional dengan rentang usia anak dalam perawatan gigi. Kematangan anak bisa dikelompokan mengikuti kronologis tingkatan usia sebagai berikut ini: 1. Usia dua tahun (2 tahun). Dalam usia ini kosa kata dari anak bervariasi dari 15 sampai 1000 kata.Anak pada periode ini takut pada gerakan mendadak yang tidak terduga.Pergerakan mendadak pada kursi gigi (dental chair) tanpa peringatan akanmenimbulkan rasa takut, cahaya yang terang juga terasa menakutkan bagi anak. Memisahkan anak pada usia ini dari orang tuanya sangat sulit. Sebisa mungkinanak pada periode usia dua tahun ditemani oleh orang tua atau pendampingselama berada di ruang perawatan.
54
2. Usia tiga tahun (3 tahun). Anak memiliki keinginan untuk berbicara dan mendengarkan, pada usia ini, sikap kooperatif muncul dan dokter gigi bisa mulai menggunakan pendekatan positifdengan anak tersebut. 3. Usia empat tahun (4 tahun) Seorang anak usia empat tahun umumnya mendengarkan dan tertarik untuk menjelaskan, jika tidak diatur dengan baik pada beberapa situasi anak usia empat tahun bisa menjadi tidak patuh dan menentang. 4. Usia lima tahun (5 tahun) Ini merupakan periode dari penggabungan, dimana anak pada usia lima tahun senang melakukan aktifitas berkelompok dan siap berpartisipasi didalamnya dan mereka juga memiliki sedikit rasa khawatir bila terpisah dari orangtuanya saat melakukan perawatan gigi. 5. Usia enam sampai duabelas tahun (6-12 tahun) Biasanya anak pada usia ini bisa menangani ketakutan terhadap prosedur perawatan gigi karena dokter gigi bisa menjelaskan apa yang akan dilakukan dan alasan kenapa perawatan tersebut dilakukan. Posisi dokter gigi pada Pedodontic Treatment Triangle berada di sudut kiri bawah. Agar dapat tercipta komunikasi antar personal oleh dokter gigi dengan pasien anak dan orangtuanya, terdapat syarat yang harus dipenuhi yaitu: 1. Positiveness (sikap positif) Dokter gigi diharapkan mau menunjukan sikap positif pada pesan yang disampaikan oleh pasien anak atau orangtuanya seperti keluhan, usulan, pendapat, pertanyaan. 2. Supportiveness (sikap mendukung) Ketika pasien atau orang tua pasien anak nampak ragu untuk memutuskan sebuah pilihan tindakan, maka dokter gigi diharapkan memberikan dukunganagar keraguan tersebut berkurang atau bahkan hilang 3. Equality (keseimbangan antar pelaku komunikasi) Yang dimaksud dengan kesamaan atau kesetaraan adalah bahwa diantaradokter gigi, pasien dan orang tua tidak boleh ada kedudukan yang sangatberbeda misalnya dokter yang menguasai semua keadaan dan pasien yangtidak berdaya 4. Openess (sikap dan keinginan untuk terbuka)
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
lain lain
Dokter gigi bila perlu juga mengatakan kesulitan yang dihadapinya saatmenangani masalah pasien. Dengan keterbukaan komunikasi ini maka akanterbangun kepercayaan dari pasien anak dan orang tua. Anak-anak memiliki cara pendekatan tersendiri yang berbeda dengan orang dewasa dan memiliki cara berkomunikasi yang berbeda juga. Kerjasama antar komponen Pedodontic Treatment Triangle yaitu: pasien anak, dokter gigi dan orangtua mutlak diperlukan. Tingkah laku orangtua merupakan hal yang penting antara hubungan interpersonal anak yang mempengaruhi respon tingkah laku anak tersebut terhadap perawatan gigi. Pada berbagai motif dan situasi, orangtua mengambil sikap ekstrimyang berbeda-beda terhadap anaknya, sikap itu antara lain: 1. Terlalu melindungi (overprotection) Sikap terlalu melindungi ditunjukan dengan terlalu mencampuri dan mendominasi anak oleh orangtuanya. 2. Penolakan (rejection), Anak yang sedikit terabaikan oleh orang tuanya merasa rendah diri, dilupakan, pesimis dan memiliki rasa percaya diri yang rendah. Pada perawatan gigi anak seperti ini bisa menjadi tidak kooperatif, menyulitkan, dan susah diatur. 3. Terlalu Cemas (overanxiety) Sikap dari orangtua dengan perhatian yang berlebihan dan tidak semestinya pada anak, hal ini selalu diiringi dengan sikap terlalu memanjakan anak, terlalu melindungi, atau terlalu ikut campur. 4. Terlalu Mengidentifikasi (overidentification) Jika si anak tidak mau mengikuti keinginannya, orangtua anak tersebut merasadikecewakan. Umumnya tingkah laku anak tercermin dalam perasaan malumalu,mengucilkan diri sendiri, pesimis dan tidak percaya diri. Kasus tidak positif lain yang sering dilakukan orang tua yaitu selalu ingin berada disamping anaknya saat sedang ditangani oleh dokter gigi. Keberadaan orang tua di ruang praktek dokter gigi memang cukup membantu, terutama jika anak memiliki kesulitan berkomunikasi. Namun pada anak yang normal, orang tua tidak perlu selalu berada di sisi anak apalagi jika anak sudah memasuki usia sekolah dan mampu berkomunikasi dengan baik. Komunikasi antara pasien anak dengan dokter giginya harus
terjalin dengan baik agar perawatan gigi dapat berhasil,sayangnya secara tidak sadar orang tua malah menjadi penghalang. Misalnya, orang tua sering mengambil alih dalam menjawab pertanyaan yang sebetulnya dokter gigi ajukan kepada anaknya. Atau ibunya berlebihan membuat tenang anaknya yang sudah tenang misalnya meminta anak memegang tangannya saat dirawat. Padahal dengan sikap begitu anak justru akan menjadi cemas dan terpengaruh dan berpikir bahwa memang akan terasa “sakit”. Kebanyakan anak-anak merasa cemas dan takut saat ke dokter gigi., tidak saja takut untuk ditambal atau diperiksa, duduk di dental unit pun sudah menolak.Seringkali justru karena orang tua terutama ibunya sendiri yang memperlihatkan kecemasan berlebihan di depan anak, mungkin ibu pernah merasakan pengalaman yang tidak menyenangkan tentang dokter gigi di masa lalunya.Perilaku orang tua seperti ini membuat anak yang tadinya tidak takut menjadi cemas. Orang tua juga terkadang memberi reaksi berlebihan terhadap ekspresi anak saat sedang diperiksa gigi, dimana reaksi tersebut malah membuat anak bertambah takut. Persepsi rasa takut berubah seiring usia anak, ungkapan dan intensitas dari ketakutan anak bervariasi oleh perasaan, keadaan fisik anak dan usia. Perkembangan rasa takut anak pada perawatan gigi dan mulut yang dijabarkan sesuai tingkatan usia ialah sebagaiberikut: 1. Pada usia 2-3 tahun adalah waktu yang tepat untuk memperkenalkan anak pada perawatan gigi dan mulut. 2. Pada usia 3-4 tahun anak merasa bahwa pergi ke dokter gigi merupakan ancaman dari orangtua. Ini membuat peran orangtua menjadi lebih dominan dalam mendampingi anak selama ada di ruang perawatan. 3. Pada usia 4-6 tahun rasa takut tersebut secara berangsur-angsur berkurang bila perawatan gigi tidak menumbulkan rasa sakit atau kegaduhan yang ditimbulkan alat-alat kedokteran gigi 4. Pada usia 7 tahun anak bisa mempertimbangkan dan menyampaikan pada dokter gigi saat muncul rasa sakit dengan gerak isyarat atau bahasa non verbal. 5. Pada usia 8-14 tahun anak belajar untuk mentoleransi situasi tidak menyenangkan dan memiliki keinginan untuk menjadi pasien yang patuh.
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
55
lain lain 6. Pada anak remaja dorongan dari dokter gigi dan orangtua menambah motivasi anak untuk merawat giginya. Anak akan merasa tidak percaya diri bila estetika giginya kurang baik. Parameter bahwa perawatan gigi dan mulut pada anak telah berhasil dilakukan antara lain bila anak tidak mengalami keluhan fisik setelah perawatan, perawatan yang diberikan efektif dan tepat, anak memahami cara merawat gigi dan pencegahan dari penyakit serta kerusakan pada gigi, anak tidak merasa takut pada perawatan gigi, menjadi pasien yang kooperatif dan dapat diajak bekerjasama, secara umum keadaan gigi geligi anak menjadi sehat, gigi terawat, jaringan lunak sehat. Disarankan untuk membuat perjanjian untuk perawatan gigi anak dengan receptionist akan berjalan lebih mulus dan menyenangkan anak. Pastikan anak datang telah cukup istirahat, hati anak sedang senang dan perut anak tidak lapar. Buat perjanjian dengan receptionist untuk perawatan yang akan diberikan oleh dokter gigi, ini penting mengingat bila anak menunggu giliran terlalu lama kemungkinan pada saat dilakukan perawatan giginya anak sudah lelah dan menjadi rewel. Pastikan bahwa rasa cemas orang tua tidak ditransfer ke anak. Beri informasi kepada orang
tua agar hindari menggunakan dokter gigi untuk ancaman misalnya“kalau kamu tidak mau makan nanti disuntik dokter lho”, atau “jangan makan permen nanti gigimu dicabut dokter”“ayo sikat gigi kalau nggak sikat gigi nanti kamu dimarahi dokter gigi“, hal ini akan memberikan pengalaman dan sikap negatif anak terhadap dokter gigi. Penting bagi anak Anda untuk merasa nyaman dengan dokter gigi yang merawat. Dokter gigi lebih baik mulai sedikit mengobrol dengan pasien anak sebelum memulai perawatan. Tanyakan hal hal yang kira-kira membuat anak senang, selanjutnya mulai dengan mengecek keadaan mulut si anak lebih mudah dilakukan. Bila dalam diagnosa diperlukan rontgen perlu dikonfirmasi dan dibahas dengan orang tua. Pembersihan gigi sederhana juga mungkin akan dilakukan pada anak untuk menanamkan sikap positif terhadap perawatan. Paling penting ditanamkan pada seorang dokter gigi yang akan merawat anak adalah harus sabar dan sebaiknya tidak emosi saat menghadapi anak yang tidak kooperatif. Demikianlah tulisan singkat ini saya buat, tidak ada gading yang tidak retak bila ada kekurangan pada tulisan ini mohon dimaafkan semoga ada manfaat yang bisa diambil dari tulisan ini. (Sumber Berita: drg. Rinati Adrin.Sp.KGA.
Penghargaan Kepada Pelaku Pembangunan Pertanian Prinsip pengelolaan pembangunan pertanian meliputi kerangka perencanaan jangka menengah, penganggaran terpadu, dan penganggaran berbasis kinerja. Tanaman pangan sebagai salah satu subsektor pertanian memilki kegunaan atau peranan bagi kehidupan masyarakat antara lain sebagai sumber pangan, sumber kebutuhan non pangan, sumber pendapatan, dan lain-lain. Mengingat peranan tersebut, pemerintah menetapkan swasembada secara berkelanjutan sebagai prioritas nasional, yaitu swasembada padi, jagung, dan kedelai. Untuk itu, fungsi petani sebagai pelaku utama pembangunan menjadi sangat penting diperhatikan dengan baik. Dalam rangka memberikan apresiasi dan meningkatkan motivasi dan kerja keras kepada Penggerak/Pemrakarsa/Pelopor dibidang Pembangunan Pertanian, Pemerintah melalui Kementerian Pertanian memberikan penghargaan berupa emas dan bantuan alat mesin pertanian kepada pelaku pembangunan pertanian yang telah terpilih dan disaring oleh unit kerja eselon I Kementan. Penghargaan ini juga sebagai bentuk apresiasi yang diberikan oleh pemerintah kepada masyarakat dan aparatur pemerintah, baik perseorangan maupun kelompok, yang berprestasi dan berkontribusi dalam mewujudkan Kedaulatan Pangan, Kemandirian Pangan, dan Ketahanan Pangan. Adapun pemenang Pemberian Penghargaan Kepada Penggerak/Pemrakarsa/Pelopor
56
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
lain lain diBidang Pembangunan Pertanian Berprestasi Tingkat Nasional Tahun 2016 yang diajukan oleh Direktorat Jenderal Tanaman Pangan adalah sbb: 1) Kelompok Tani “Makmur”, Kab. Rembang, Prov. Jawa Tengah; 2) Kelompok Tani “Rengga II”, Kab. Lombok Timur, Prov. NTB; 3) Kelompok Tani “Tani Mulyo”, Kab. Jember, Prov. Jawa Timur; 4) Kelompok Tani Pengembang Agens Hayati (PAH) “Sido Mulyo”, Kab. Bantul, Prov. DIY; 5) Eni Masruroh, S.TP. (Mantri Tani Berprestasi); 6) Produsen Penangkar Benih “Kerja”, Kab. Boyolali, Prov. Jawa Tengah. Acara Pemberian Penghargaan dilakukan pada tanggal 28 Oktober 2016 oleh Menteri Pertanian dan dihadiri Gubernur Jawa Tengah dilanjutkan dengan penyerahan Raskin Award, Sambutan Menteri Pertanian sekaligus membuka pameran serta peninjauan stand diawali dengan pengguntingan pita dipintu stand (Sumber Berita: Ditjen Tanaman Pangan).
Pengajian Bulan Oktober Tahun 2016 Pengajian bulan Oktober Tahun 2016 bertepatan dengan Peringatan Tahun Baru 1438 Hijriyah, diselenggarakan pada hari Rabu tanggal 19 Oktober 2016 di Masjid Nurul Iman Kantor Pusat Kementerian Pertanian. Sebagai penyelenggara adalah DWP Badan Karantina Pertanian. Penceramah pada kegiatan ini adalah Ustd. H. Masyhuril Khamis, SH., dengan tema ceramah “Hijrah, Upaya Meningkatkan Kualitas Diri Menuju Insan Bermartabat”. Acara ini dihadiri oleh anggota DWP Kementerian Pertanian, DP KORPRI Kementerian Pertanian, karyawan dan karyawati Kementerian Pertanian, serta anggota Majelis Taklim Masjid Nurul Iman, dengan jumlah sekitar 250 orang.
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
57
lain lain
Pembinaan Persiapan mengikuti MTQ Ke III KORPRI Tingkat Nasional di Samarinda Pembinaan Persiapan mengikuti MTQ Ke III KORPRI Tingkat Nasional di Samarinda, yaitu bidang Tilawah dan Tartil Qur’an, serta Dakwah Qur’an. Pembina untuk bidang Tilawah dan Tartil Qur’an adalah Ustad Dr. H. A. Bahruddin, MA, dan pembina untuk bidang Dakwah Qur’an adalah Ustad Drs. H. Jejen Zaenuddin. Peserta pembinaan dipilih dari hasil MTQ yang diselenggarakan di Kementerian Pertanian pada tahun 2016, serta pegawai yang mempunyai kepandaian dalam bidang Tilawah, Tartil dan Dakwah Qur’an. Para pegawai yang mendapat pembinaan adalah : 1. Ir. Mohamad Thahir (Ditjen Hortikultura, bidang Tilawah Qur’an); 2. Drh. Ai Srimulyati (Badan Karantina Pertanian, bidang Tilawah Qur’an); 3. Ade Baesuni (Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, bidang Tilawah Qur’an); 4. Acang Nurhasan, SE, MM (Badan Karantina Pertanian, bidang Tartil Qur’an); 5. Drh. Nuraina (Ditjen PKH, bidang Tartil Qur’an); 6. Sugiyanti (Badan Litbang Pertanian, bidang Tartil Qur’an); 7. Yelly Revita (Ditjen PKH, bidang Tartil Qur’an); 8. Amir Mahmud, SP, MM (Itjen, bidang Dakwah Qur’an); 9. Arief Kurniawan (Itjen, bidang Dakwah Qur’an); 10. Irma (Ditjen PKH, bidang Dakwah Qur’an); 11. Winarti (Badan PPSDMP, bidang Dakwah Qur’an). Pembinaan dilaksanakan di Masjid Nurul Iman kantor pusat Kementerian Pertanian, sesuai dengan jadwal sebagai berikut: 1. Pembinaan Tilawah dan Tartil Qur’an, 5 kali pertemuan, yaitu pada tanggal: 5 Oktober, 12 Oktober, 19 Oktober, 26 Oktober, dan 2 November; 2. Pembinaan Dakwah Qur’an, 3 kali pertemuan, yaitu pada tanggal: 14 Oktober, 21 Oktober, dan 2 November. Dari hasil Pembinaan, maka dipilih 4 (empat) orang yang akan mewakili Kementerian Pertanian sebagai peserta MTQ KORPRI Ke III Tk. Nasional, di Samarinda Kalimantan Timur, yang berlangsung pada tanggal 12-20 November 2016, yaitu: 1. Ir. Mohamad Thahir, MP, peserta Musabaqah Tilawah Qur’an (Qari); 2. Drh. Ai Srimulyati, MSi, peserta Musabaqah Tilawah Qur’an (Qari’ah); 3. Acang Nurhasan, SE, MM, peserta Musabaqah Tartil Qur’an; 4. Amir Mahmud, SE, MM, peserta Musabaqah Dakwah Qur’an.
58
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
lain lain
Bakti Sosial Dalam Rangka Memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016
B
akti sosial dalam rangka memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016, berupa kegiatan Donor Darah dilaksanakan pada hari Jumat, tanggal 28 Oktober 2016, pukul 09.00-11.00 WIB di Aula Gedung D Kantor Pusat Kementerian Pertanian. Bekerjasama dengan Tim Unit Donor Darah PMI DKI, dapat terkumpul sebanyak 56 kantong darah dari 79 calon pendonor. Sebanyak 23 orang tidak memenuhi persyaratan, sehingga tidak dapat mendonorkan darahnya. Kegiatan Donor Darah dilaksanakan setelah penyelenggaraan Upacara Bendera memperingati Sumpah Pemuda Ke-88 di kantor pusat Kementerian Pertanian.
Pengajian Bulan Nopember Tahun 2016
P
engajian bulan November 2016 diselenggarakan pada hari Rabu tanggal 9 November 2016 di Masjid Nurul Iman Kantor Pusat Kementerian Pertanian. Sebagai penyelenggara adalah Majlis Taklim Nurul Iman, Masjid Nurul Iman.
Penceramah pada pengajian ini adalah Ustd. H. Bahri Mahfuz dari MUI, dengan tema ceramah “Tanda-tanda Mukmin Sejati”.Acara ini dihadiri oleh anggota DWP Kementerian Pertanian, DP KORPRI Kementerian Pertanian, karyawan dan karyawati Kementerian Pertanian, serta anggota Majelis Taklim masjid Nurul Iman, dengan jumlah sekitar 150 orang.
Rapat Koordinasi Persiapan PORNAS KORPRI Ke XIV Tahun 2017
R
apat koordinasi Persiapan PORNAS KORPRI Ke XIV Tahun 2017. Rapat dilaksanakan pada tanggal 11 November 2016, di Komplek Tirta PPMKP Ciawi, Bogor. Peserta rapat adalah perwakilan dari 11 unit Eselon I lingkup Kementerian Pertanian, dan Sekretariat DP KORPRI Kementerian Pertanian. Dalam pertemuan ini yang tidak dapat hadir adalah perwakilan dari Ditjen Hortikultura dan Inspektorat Jenderal. PORNAS Ke XIV KORPRI akan diselenggarakan di DI Yogyakarta, pada bulan September/ Oktober tahun 2017. Dari masing-masing unit Eselon I menyampaikan nama-nama pegawai yang dapat menjadi peserta PORNAS. Cabang Olah Raga yang akan diikuti Bulu Tangkis, Tenis Meja dan Tenis Lapangan, bila memungkinkan akan mengikuti Cabang Olah Raga lainnya. Selain para atlet yang berasal dari pegawai di kantor pusat, juga akan dicari pegawai yang mempunyai prestasi di bidang OR (terutama cabang OR yang disebutkan di atas) dari kantor UPT Kementerian Pertanian di wilayah Yogya dan Jawa Tengah. Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
59
lain lain
Partisipasi Dalam Ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) KORPRI Ke III Tingkat Nasional Hasil yang diperoleh kafilah Kementerian Pertanian meskipun tidak masuk final, namun cukup baik, terutama pada bidang tilawah, baik qori maupun qori’ah mencapai nilai 10 besar terbaik. Sedangkan untuk musabaqah Tartil Qur’an diurutan 31 dari 50 peserta,
P
artisipasi dalam ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) KORPRI Ke III Tingkat Nasional, di Samarinda Kalimantan Timur. Kegiatan ini dipusatkan di Masjid Baitul Muttaqien, kompleks Islamic Center kota Samarinda. Tema kegiatan ini adalah “MELALUI MTQ KITA WUJUDKAN PERAN KORPRI SEBAGAI APARATUR SIPIL NEGARA YANG BERSIH, BERWIBAWA, DAN BERMARTABAT SESUAI TUNTUTAN AL QURAN DALAM KEHIDUPAN BERBANGSA DAN BERNEGARA”. Para peserta (kafilah) berjumlah 51 orang, terdiri dari 30 orang utusan Pemerintah Daerah Propinsi di Indonesia, dan 21 orang dari Kementerian/Lembaga Non Kementerian. Kementerian Pertanian mengirimkan 4 (empat) orang peserta, yaitu: 1. Ir. Mohamad Thahir, MP/Ditjen Hortikultura, peserta Musabaqah Tilawah Qur’an (Qari); 2. Drh. Ai Srimulyati, MSi, /Badan Karantina Pertanian, peserta Musabaqah Tilawah Qur’an (Qari’ah); 3. Acang Nurhasan, SE, MM,/Badan Karantina Pertanian, peserta Musabaqah Tartil Qur’an; 4. Amir Mahmud, SE, MM, /Inspektorat Jenderal, peserta Musabaqah Dakwah Qur’an.
Keikut-sertaan Kementerian Pertanian dalam MTQ Nasional pada bidang Tartil Qur’an dan Dakwah Qur’an adalah untuk pertama kalinya, sehingga bermanfaat sebagai pengalaman dan mengetahui kemampuan dan keunggulan para kafilah terbaik yang menjadi juara, serta juga sebagai ukuran kemampuan diri kita dalam ajang musabaqah tingkat nasional. Musabaqah Tilawah Qur’an sudah mengikuti sejak MTQ KORPRI Ke I tahun 2012 di Makassar, dan pernah menduduki peringkat ke 5 (tahun 2012 pada MTQ Ke I) dan peringkat ke 4 (tahun 2014 pada MTQ Ke II) untuk bidang tilawah puteri.
Senam Bersama Dalam Rangka Memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016
S
enam Bersama dalam rangka memperingati HUT KORPRI Ke 45 tahun 2016, dilaksanakan pada hari Jumat, tanggal 18 November 2016 di lapangan upacara kantor
60
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
lain lain pusat Kementerian Pertanian. Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesegaran dan kebugaran jasmani para pegawai beserta keluarganya, serta warga masyarakat di sekitar Kantor Pusat Kementerian Pertanian. Jumlah peserta senam sekitar 250 orang, dan dipimpin oleh Tim Instruktur Senam dari Kementerian Pertanian. Pelaksanaan senam bersama dimulai pada pukul 06.30 wib sampai pukul 07.30 wib. Jenis-jenis senam yang dilakukan adalah : senam jantung sehat, senam KORPRI, dan senam aerobic. Pada kegiatan ini Sekretariat DP KORPRI Kementerian Pertanian menyediakan snack untuk peserta senam.
Penilaian Lomba Kebersihan, Keindahan dan Kerapihan (K3) Kantor Unit Eselon I lingkup Kementerian Pertanian
P
enilaian Lomba Kebersihan, Keindahan dan Kerapihan (K3) Kantor unit Eselon I lingkup Kementerian Pertanian. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan dan memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016. Sesuai dengan judul kegiatan, setiap kantor unit eselon I dinilai kebersihan, keindahan dan kerapihannya dengan ketentuan nilai yg sudah disepakati oleh Tim Juri. Tim Juri berjumlah 11 orang, adalah perwakilan anggota Dharma Wanita Persatuan dari 11 unit eselon I lingkup Kementerian Pertanian. Hasil penilaian lomba K3 Kantor dikukuhkan dalam SK Ketua DP KORPRI Kementerian Pertanian Nomor 64/SK/KORPRI/K/Tan/11/2016, tanggal 28 November 2016, dengan urutan sebagai berikut: 1) Juara I : Badan Karantina Pertanian, nilai 3268;
2) Juara II : Badan Litbang Pertanian, nilai 3227; 3) Juara III : Badan PPSDM Pertanian, nilai 3208; 4) Juara IV : Ditjen Hortikultura, nilai 3172. Selanjutnya, nilai lomba K3 Kantor adalah sebagai berikut: 5) Inspektorat Jenderal, nilai 3148; 6) Ditjen Tanaman Pangan, nilai 3108; 7) Sekretariat Jenderal, nilai 3104; 8) Ditjen PKH, nilai 3010; 9) Ditjen PSP, nilai 2979; 10) Ditjen Perkebunan, nilai 2901,5; 11) Badan Ketahanan Pangan, nilai 2761.
Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata Dalam Rangka Memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016
Z
iarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata pada hari Rabu, tanggal 23 November 2016. Dalam rangka memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016, Dewan Pengurus KORPRI Nasional secara rutin melaksanakan ziarah dan tabur bunga ke TMP Kalibata dengan mengundang perwakilan pegawai (Anggota KORPRI) dari seluruh Kementerian/LPNK di Jakarta dan sekitarnya. Kementerian Pertanian diminta untuk mengirim sebanyak 50 orang pegawai, yang diwakili oleh sekitar 5 orang pegawai setiap Unit Eselon I lingkup Kementerian Pertanian.
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
61
lain lain Kegiatan ziarah dipimpin oleh Sekretaris Jenderal DP KORPRI Nasional beserta jajaran Pengurus DPKN, berlangsung dengan hikmat. Acara berlangsung mulai pk.07.30 WIB-selesai, diikuti oleh sekitar 2.500 orang pegawai dari 50 Kementerian/LPNK.
Upacara Memperingati HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016
T
ema peringatan HUT KORPRI Ke 45 adalah “Bersama KORPRI Meneguhkan Netralitas dan Meningkatkan Profesionalisme Aparatur Sipil Negara”. HUT KORPRI yang jatuh pada setiap tanggal 29 Nopember, ditandai dengan penyelenggaraan upacara bendera di kantor pusat Kementerian Pertanian. Selain di kantor pusat Kementerian Pertanian, sebagian pegawai diminta untuk mengikuti upacara tingkat nasional dan sebagai Inspektur Upacara adalah Presiden RI Joko Widodo, dan pada tahun 2016 ini diselenggarakan di lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat.
Kementerian Pertanian. Pada upacara tersebut dilaksanakan Penyematan Penghargaan Satya Lancana Karya Satya 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun kepada Pegawai, dan pengumuman Penerima Penghargaan dan Lomba yang diselenggarakan dalam rangka HUT KORPRI Ke 45 Tahun 2016, antara lain: Penerima Penghargaan Abdi Bakti Tani, Arsiparis Teladan, Lomba Website, Lomba Kebersihan, Keindahan dan Kerapihan (K3) Kantor antar unit eselon I di kantor Pusat Kementerian Pertanian, dan lain-lain. Sebagai Tim Petugas Upacara adalah dari Badan Litbang Pertanian. Tim Paduan Suara Kementerian Pertanian mengisi dengan lagu-lagu yaitu: Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Lagu Mengheningkan Cipta, dan Mars KORPRI. b. Upacara Bendera di Lap. Silang Monas. Setiap Kementerian diminta mengerahkan 100-200 orang pegawai untuk mengikuti upacara di Monas, pada hari Rabu 30 November 2016, pk. 08.00 WIB-selesai, dan diharapkan sebanyak 50 orang dari setiap instansi mengenakan pakaian adat nusantara, sesuai dengan pembagian tugas dari panitia. Kementerian Pertanian mengirimkan 15 orang perwakilan dari masing-masing unit eselon I, dan diharapkan 2 orang diantaranya mengenakan pakain adat Gorontalo. Dari rencana keseluruhan PNS Anggota KORPRI yang hadir pada Upacara Bendera sebanyak kurang lebih 10.000 orang.
Pengajian Bulan Desember Tahun 2016
P a. Upacara Bendera di kantor pusat Kementerian Pertanian. Upacara Bendera dilaksanakan pada tanggal 29 November 2016, mulai pukul 08.00 wibselesai. Sebagai Pembina Upacara adalah Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian (Bapak Ir. Hari Priyono, M.Si.). Selain para pejabat Eselon I, II dan seluruh pegawai, upacara juga diikuti oleh Pengurus DWP
62
engajian bulan Desember 2016 diselenggarakan pada hari Rabu tanggal 7 Desember 2016 di Masjid Nurul Iman Kantor Pusat Kementerian Pertanian. Pengajian kali ini sekaligus untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1438 H. Sebagai penyelenggara adalah Dharma Wanita Persatuan Sekretariat Jenderal. Penceramah pada pengajian ini adalah Ustd. H. dedy Martoni, MSi, dengan tema ceramah “Meneladani Rasulullah SAW Dalam Kehidupan Kita”. Acara ini dihadiri oleh anggota DWP Kementerian Pertanian, DP KORPRI Kementerian Pertanian, karyawan dan karyawati Kementerian Pertanian, serta anggota Majelis Taklim masjid Nurul Iman, dengan jumlah sekitar 250 orang.
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
lain lain
PENGUMUMAN HASIL UJI KOMPETENSI JABATAN FUNGSIONAL ANALIS KETAHANAN PANGAN DALAM RANGKA INPASING
Buletin Organisasi, Kepegawaian dan Reformasi Birokrasi | Vol. 04 Oktober - Desember 2016
63
Biro Organisasi dan Kepegawaian Sekretariat Jenderal Kementerian Pertanian Jalan Harsono RM No. 3 Gedung A Lantai VI Pasar Minggu - Jakarta 12550 Telp. : 021 7806131 Fax. : 021 7804166