PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING DENGAN STRATEGI LSQ TERHADAP HASIL BELAJAR KIMIA SISWA SMA N 1 BERGAS KELAS XI IPA MATERI LARUTAN PENYANGGA dan HIDROLISIS skripsi disajikan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan
oleh Yunita Wulansari 4301410060
JURUSAN KIMIA FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG 2014 i
ii
iii
MOTTO DAN PERSEMBAHAN Motto: 1. Percaya itu baik tapi cek dulu itu lebih baik. (Prof. B.J Habibie) 2. Jika sore tiba, janganlah tunggu waktu pagi, jika pagi tiba, janganlah tunggu waktu sore. Manfaatkan masa sehatmu sebelum tiba masa sakitmu, dan manfaatkan masa hidupmu sebelum tiba ajalmu. (Umar bin Khattab)
Skripsi ini untuk: 1. Ayah dan Ibu tercinta; 2. Kakak-kakakku, Awaliyah, dan Awal; 3. Sahabat-sahabatku, pika, musa, dini, lidia, mas toni, mas wahyu, mas ersa,waridi, dan nino; 4. Teman-teman Pendidikan Kimia 2010
iv
seperjuangan,
PRAKATA Alhamdulillah, segala puji bagi Allah SWT yang selalu melimpahkan rahmat dan nikmat-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi berjudul “Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Learning dengan StrategiLSQ Terhadap Hasil Belajar Kimia Siswa SMA N 1 Bergas Kelas XI Materi Larutan Penyangga dan Hidrolisis”. Penulis menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah memberikan bantuan moral dan materi dalam penyelesaian skripsi ini kepada: 1. Rektor Universitas Negeri Semarang yang telah memberikan kemudahan dalam administrasi penelitian maupun pelaporan hasil penelitian. 2. Dekan FMIPAUniversitas Negeri Semarang yang telah memberikan izin penelitian. 3. Ketua Jurusan KimiaFMIPA Universitas Negeri Semarang yang telah memberikan izin penelitian dan membantu kelancaran ujian skripsi. 4. Drs. Ersanghono kusuma, M.S, pembimbing yang telah tulus dan sabar membimbing dan mengarahkan penulis serta atas kemudahan yang beliau berikan. 5. Kepala Sekolah SMA N 1 Bergas yang telah memberikan izin dan kemudahan saat melakukan penelitian. 6. Drs. Agus Pramono Guru di SMA N 1 Bergas yang telah banyak membantu dalam penelitian. 7. Bapak Yasman dan Ibu Ninik atas doa, kasih sayang setiap saat, serta pengorbanan selama ini.
v
8. Seluruh siswa SMA N 1 Bergas 9. Teman-teman kost kinanti dan kost reyna 10. Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu. Hanya ucapan terima kasih dan doa, semoga apa yang telah diberikan tercatat sebagai amal baik dan mendapatkan balasan dari Allah SWT. Semoga skripsi ini dapat memberikan manfaat dan kontribusi dalam kemajuan dunia pendidikan dan secara umum kepada semua pihak.
Semarang, Juli2014
Penulis
vi
ABSTRAK Wulansari, Yunita. Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Learning Dengan Strategi LSQ Terhadap Hasil Belajar Kimia siswa SMA N 1 Bergas kelas XI IPA Materi Penyangga dan Hidrolisis. Skripsi, Jurusan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing Drs. Ersanghono Kusumo M.S. Kata Kunci: Hasil Belajar; Cooperative Learning; LSQ; Pembelajaran berpusat pada guru menyebabkan siswa tidak dapat membangun pengetahuannya sendiri sehingga siswa menjadi pasif. Model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ merupakan model pembelajaran yang dapat mengaktifkan siswa dalam membangun pengetahuan. Penelitian dilakukan di SMA N 1 bergas pada materi penyangga dan hidrolisis. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPA SMA N 1 Bergas tahun pelajaran 2013/2014. Desain penelitian yang digunakan adalah posttest only control design. Teknik sampling yang digunakan yaitu cluster random sampling, dengan kelas XI IPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 2 sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian diperoleh rata-rata hasil belajar kelas eksperimen 79,68, sedangkan kelas kontrol 69,06. Hasil analisis data menunjukkan adanya pengaruh model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar kimia siswa yang ditunjukkan dengan angka korelasi 0,766. Simpulan pada penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar kimia siswa SMA N 1 Bergas dengan kontribusi 58,66%.
vii
ABSTRACT Wulansari, Yunita. Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Learning Dengan Strategi LSQ Terhadap Hasil Belajar Kimia siswa SMA N 1 Bergas kelas XI IPA Materi Penyangga dan Hidrolisis. Skripsi, Jurusan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing Drs. Ersanghono Kusumo M.S. Keywords: Learning Outcomes; Cooperative Learning; LSQ; Teacher-centered learning cause students can’t construct their own knowledge and become passive. Learning model of cooperative learning with LSQ strategy is a model of learning that can enable students to construct their knowledge. The research was conducted at SMA N 1 Bergas on topic buffer and hydrolysis. The purpose of this research was to determine the effect of cooperative learning model with LSQ strategy. The research population was all students in class XI Science SMAN 1 Bergas 2013/2014. The research design is posttest only control design. The sampling technique is cluster random sampling, class XI IPA 1 as an experimental class and class XI IPA 2 as the control class. Results were obtained an average of learning outcome experimental class is 79.68, while the control class 69.06. The results of the data analysis shows the influence of the learning model of cooperative learning wait LSQ strategy strategies on learning outcomes chemistry who have demonstrated with 0.766 correlation. The conclusions of this research is the application of learning models of cooperative learning strategies LSQ on learning outcomes chemical SMAN 1 Bergas with contribution 58,6%.
viii
DAFTAR ISI
Halaman HALAMAN JUDUL........................................................................................
i
PERNYATAAN ............................................................................................... ii HALAMAN PENGESAHAN .......................................................................... iii MOTTO DAN PERSEMBAHAN ................................................................... iv PRAKATA ....................................................................................................... v ABSTRAK ....................................................................................................... vii DAFTAR ISI ................................................................................................... ix DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................... xi DAFTAR TABEL ............................................................................................ xii DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... xiv BAB1. PENDAHULUAN .............................................................................. 1 1.1 Latar Belakang Masalah .................................................................. 1 1.2 Rumusan Masalah ............................................................................. 5 1.3 Tujuan Penelitian .............................................................................. 5 1.4 Manfaat Penelitian ........................................................................... 5 BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA .................................................................... 7 2.1 Landasan Teori ................................................................................. 7 2.2 Kerangka Berfikir ............................................................................. 18 2.3 Hipotesis ........................................................................................... 19 BAB 3. METODE PENELITIAN ................................................................... 20 3.1 Penentuan Obyek Penelitian ............................................................ 20 3.2 Variabel Penelitian............................................................................ 21 3.3Desain Penelitian .............................................................................. 21 3.4Metode Pengumpulan Data ............................................................... 23 3.5Instrumen Penelitian .......................................................................... 24 3.6Teknik Analisis Data ......................................................................... 34
ix
4. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN .......................................... 43 4.1 Hasil Penelitian ................................................................................ 43 4.2 Pembahasan ..................................................................................... 48 5. PENUTUP ................................................................................................... 62 5.1 Simpulan .......................................................................................... 62 5.2 Saran ................................................................................................ 62 DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................... 63 LAMPIRAN ..................................................................................................... 66
x
DAFTAR LAMPIRAN Lampiran
Halaman
1. Daftar Nama Siswa Kelas XI IPASMA N 1 Bergas Tahun Ajaran 2013/2014.........................................................................................................67 2. Daftar Nilai Semester Kimia XI IPA ...............................................................68 3. Uji Normalitas Data Awal Nilai UAS Kelas XI IPA SMA N I Bergas tahun Pelajaran 2013/2014 ....................................................................................... 69 4. Uji Homogenitas Populasi ...............................................................................72 5. Uji Kesamaan Keadaan Awal Populasi (Uji Anava) ..................................... 73 6. Silabus Larutan Penyangga dan Hidrolisis ......................................................74 7. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Kelas Eksperiment ................................ 78 8. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Kelas Kontrol .........................................85 9. Kisi-kisi Soal Uji CobaSoal .............................................................................89 10. Soal Uji Cobalarutan Penyangga dan Hidrolisis ..............................................90 11. Analisis Validitas, Daya Pembeda, Indeks Kesukaran, dan Reliabilitas .......100 12. Perhitungan Validitas Soal Uji Coba ........................................................... 102 13. Perhitungan Daya Pembeda Soal Uji Coba ...................................................104 14. Perhitungan Indeks Kesukaran Soal Uji Coba ..............................................105 15. Perhitungan Reliabilitas Soal Uji Coba ........................................................106 16. Pedoman Penyekoran Aspek Afektif Siswa ...................................................107 17. Pedoman Penilaian Pada Ranah Psikomotorik ..............................................111 18. Angket Tanggapan Siswa Terhadap Pembelajaran ........................................118 19. Lembar Kerja Siswa .......................................................................................119 20. Kisi-kisi Soal Postest .....................................................................................124 21. Soal Postest Larutan Penyangga dan Hidrolisis .............................................125 22. Data Hasil BelajarPostest Siswa ....................................................................132 23. Uji Normalitas Nilai Postest Kelompok Eksperimen dan Kontrol ............... 133 24. Uji Kesamaan dua Varians Data Hasil Belajar ............................................. 135 25. Uji Ketuntasan Belajar .................................................................................. 136
xi
26. Analisis Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative dengan Strategi LSQ Terhadap Hasil Belajar .................................................................................. 137 27. Hasil dan Perhitungan Nilai Afektif Siswa ................................................... 138 28. Rekapitulasi Nilai Aspek Psikomotorik siswa .............................................. 142 29. Hasil Angket Tanggapan Siswa .................................................................... 144 30. Dokumentasi Penelitian ................................................................................ 145 31. Surat Keterangan Telah Melaksanakan Penelitian ........................................ 146
xii
DAFTAR TABEL
Tabel
Halaman
1.1 Presentase Ketuntasan Nilai Materi Larutan Penyangga dan Hidrolisis ............ 3 3.1Desain Penelitian Postest Only Control Design ................................................ 22 3.2Pembatasan Uji Coba Soal Postest .................................................................... 25 3.3Kriteria Daya Pembeda ...................................................................................... 30 3.4Klasifikasi Indeks Kesukaran ............................................................................ 31 3.5Klasifikasi Reliabilitas Instrumen Angket ......................................................... 32 3.6 Klasifikasi Reliabilitas Instrumen Lembar Observasi .................................... 33 3.7Data Nilai Ujian Akhir Semester Ganjil ........................................................... 34 3.8Hasil Uji Normalitas Populasi............................................................................ 35 3.9Hasil Uji Homogenitas Populasi ........................................................................ 36 3.10 Hasil Uji Kesamaan Keadaan Awal Populasi (Uji Anava) .............................. 37 3.11 Pedoman Untuk Memberikan Interprestasi Terhadap Rb ............................... 39 3.12Kriteria Nilai Afektif dan Psikomotorik .......................................................... 41 3.13Kriteria Nilai Rata-rata Afektif dan Psikomotorik ........................................... 41 3.14Kriteria Nilai Angket ...................................................................................... 42 4.1Data Nilai Postest MateriPenyangga dan Hidrolisis .......................................... 43 4.2Hasil Uji Normalitas Data Nilai Postest.............................................................. 44 4.3Hasil Uji Kesamaan Dua Varian Data Postest ................................................... 44 4.4Hasil Uji Ketuntasan Belajar Kelas Eksperimen dan Kontrol ........................... 46 4.5Rata-rata Nilai Afektif Kelas Eksperimen dan Kotrol ........................................ 46 4.6Rata-rata Nilai Psikomotorik Kelas Eksperiment Kontrol ................................. 46
xiii
DAFTAR GAMBAR Gambar
Halaman
2.1. Kerangka Berpikir ............................................................................................. 19 4.1. Hasil Analisis Tanggapan Siswa Terhadap model pembelajaran cooperative dengan strategi LSQ ......................................................................................... 48 4.2Skor Rata-rat Aspek Afektif dan Psikomotorik .................................................... 5
xiv
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah Pendidikan memegang peranan penting dalam mempersiapkan sumber daya manusia di masa sekarang dan di masa yang akan datang. Proses belajar dan mengajar merupakan faktor penting dalam dunia pendidikan. Agar pelaksanaan belajar dan mengajar dapat berlangsung sesuai yang diharapkan, perlu mendapatkan perhatian yang serius baik oleh guru, orang tua dan pemerintah. Peran guru dalam proses pembelajaran di sekolah sangat dibutuhkan untuk membantu siswanya dalam mencapai hasil belajar yang optimal. Seorang guru harus memberi perhatian lebih pada cara penyajian materi pembelajaran supaya dapat ditangkap dengan baik oleh siswa, serta dapat merangsang siswa untuk berperan aktif dalam kegiatan pembelajaran. Keterampilan mengajar perlu dikembangkan oleh guru untuk memenuhi berbagai macam tuntutan akan kebutuhan pengajaran yang efektif dikelas (Pope, 2007: 52). Pengajaran yang efektif
dapat
diwujudkan
dengan
memilih
metode
yang tepat
dalam
mengajar.Salah satu strategi yang dapat dikembangkan pada siswa adalah dengan mendorong serta menggunakan interaksi antar siswa, serta antara guru dan siswa (Cornu& Peters, 2005: 58). Siswa perlu diberikan kesempatan untuk belajar secara interaktif kerjasama dengan teman dalam mengembangkan pemahaman terhadap konsep-konsep dan
1
2
prinsip-prinsip penting. Dalam interaksi ini siswa akan membentuk komunitas yang memungkinkan antara satu sama lain untuk proses belajar. Interaksi antar siswa dapat ditumbuhkan melalui kegiatan bertanya. Bertanya adalah cara untuk mengungkapkan rasa keingintahuan akan jawaban yang tidak atau belum diketahui. Rasa ingin tahu merupakan dorongan atau rangsangan yang efektif untuk belajar dan mencari jawaban.Kualitas hidup seseorang ditentukan oleh kualitas pertanyaannya, semakin progresif sebuah pertanyaan semakin sukses orang tersebut menjalani kehidupannya. Bertanya merupakan bagian pembelajaran dalam meningkatkan kualitas proses dan hasil pembelajaran. Penyampaian materi pelajaran yang diberikan guru dapat dilakukan dengan efektif jika melibatkan peserta didik secara aktif bertanya. Peserta didik mengumpulkan pertanyaan yang ditulis, kemudian guru hanya menyampaikan pelajaran dengan menjawab pertanyaan yang telah diajukan peserta didik (Riswani &Widayati, 2012: 10). Namun berdasarkan studi lapangan tidak semua siswa memiliki kemampuan bertanya dan aktif dalam proses pembelajaran, seperti hasil observasi di SMA N 1 Bergas kelas XI IPA diketahui bahwa (1) siswa yang aktif dalam kegiatan belajar mengajar hanya 7-8 orang saja sedangakan siswa lainnya tidak mempunyai inisiatif untuk bertanya pada teman ataupun guru, (2) masih ada siswa yang terlambat dalam menyelesaikan tugas, dan (3) melakukan aktivitas lain saat kegiatan belajar mengajar berlangsung. Kurang aktifnya siswa dalam proses pembelajaran dan bertanya dapat menyebabkan hasil belajar yang rendah.
3
Berdasarkan studi lapangan tersebut diperlukan suatu solusi pembelajaran dengan strategi pembelajaran yang sesuai agar hasil belajar siswa dapat meningkat. Observasi awal yang telah dilakukan peneliti di SMAN 1 Bergas Kelas XI IPA diketahui bahwa hasil belajar siswa materi larutan penyangga dan hidrolisis masih rendah.Hal Tersebut dapat dilihat pada tabel 1.1 berikut. Tabel 1.1 Presentase Ketuntasan Nilai Materi Penyangga dan Hidrolisis
No.
Tahun ajaran
1 2 3 4
2009-2010 2010-2011 2011-2012 2012-2013
Nilai terendah 50 45 47 45
Nilai tertinggi 80 85 85 82
Persentase ketuntasan 32,43% 31,03% 36,66% 18,75%
Melihat kenyatan ini diperlukan suatu solusi pembelajaran yang bisa mengaktifkan siswa, karena materi penyangga dan hidrolisis itu suatu materi yang didalamnya ada banyak masalah yang harus diselesaikan serta dibutuhkan kesiapan saat mengikuti pembelajaran, agar saat pembelajaran berlangsung dapat dengan mudah memahami konsep-konsep yang dijelaskan. Model pembelajaran yang dapat diterapkan adalah model pembelajaran Cooperative dengan strategi Learning Start With a Question (LSQ), karena dengan model pembelajaran ini sebelum mulai pembelajaran siswa harus membaca buku terlebih dahulu sehingga siswa akan siap dan aktif dalam mengikuti pembelajan. LSQ merupakan salah satu strategi pembelajaran aktif, dimana siswa akan aktif dalam bertanya. Agar siswa aktif dalam bertanya siswa diminta untuk mempelajari materi yang akan diajarkan terlebih dahulu. Belajar sesuatu yang baru itu akan lebih efektif jika peserta didik itu aktif bertanya dari pada hanya
4
menerima apa yang disampaikan oleh guru. Salah satu cara untuk membuat peserta didik belajar secara aktif adalah dengan membuat mereka bertanya tentang materi pelajaran sebelum mendapat penjelasan dari guru, selain itu guru juga dapat memberikan pertanyaan kepada peserta didik untuk mengetahui seberapa paham siswa dalam mempelajari materi tersebut. Ahriani (2013: 8) melaporkan bahwa ada pengaruh penggunaan model pembelajaran cooperative terhadap hasil belajar kimia materi pokok ikatan kimia.Selain itu, menurut penelitian yang dilakukan oleh Dani (2011) terdapat pengaruh penerapan pembelajan aktif tipe belajar berawal dari bertanya yang dikolaborasikan dengan permainan belajar Sucker Ball terhadap pemahaman konsep matematis. Penelitian tentang pengaruh penerapan strategi pembelajaran aktif tipe Learning Starts With a Question oleh Hasan et al (2011) pada pelajaran biologi terdapat pengaruhterhadap aktivitas dan hasil belajar biologi siswa. Beberapa hasil penelitian di atas menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran Coopertive dengan strategi LSQdapat mempengaruhi hasil belajar siswa. Hal itu mendorong peneliti untuk menerapkan model pembelajaran Cooperative dengan strategi LSQ yang selanjutnya dilihat pengaruhnya terhadap hasil belajar siswa pada materi larutan penyangga dan hidrolisis di SMAN 1 Bergas. Oleh sebab itu peneliti tertarik untuk melaksanakan penelitian yang berjudul “ Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Learning dengan Strategi LSQ Terhadap Hasil Belajar Kimia Siswa SMAN 1 Bergas Kelas XI IPA Materi Penyangga dan Hidrolisis”
5
1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan pemaparan pada latar belakang, dapat dirumuskan permasalahan yaitu; a.
Adakah pengaruh penerapan model Cooperative Learning dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar kimia siswa SMAN 1 Bergas kelas XI IPA pada materi larutan penyangga dan hidrolisis?
b.
Berapakah besarnya pengaruh penerapan model Cooperative Learning dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar kimia siswa SMAN 1 Bergas kelas XI IPA pada materi larutan penyangga dan hidrolisis?
1.3 Tujuan Penelitian Mengacu perumusan masalah di atas, maka yang menjadi tujuan dari penelitian ini adalah a. Mengetahui ada tidaknya pengaruh penerapan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ
terhadap hasil belajar kimia
siswa SMAN 1 Bergas kelas XI IPA pada materi penyangga dan hidrolisis. b. Mengetahui berapa besar pengaruh penerapan Cooperative Learning dengan strategi LSQ
model pembelajaran
terhadap hasil belajar kimia
siswa SMAN 1 Bergas kelas XI IPA pada materi penyangga dan hidrolisis.
1.4 Manfaat penelitian Penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi para pembacanya, antara lain: a.
Bagi siswa Dengan diterapkannya model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ diharapkan siswa akan lebih tertarik dalam pelajaran kimia.
6
b.
Bagi guru Memberikan informasi atau wacana tentang manfaat penerapan model
pembelajaranCooperative Learning dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar siswa SMAN 1 Bergas kelas XI IPA
pada materi larutan penyangga dan
hidrolisis. c.
Bagi peneliti Hasil penelitian maupun beberapa keterbatasan yang dihadapi dapat dijadikan
salah satu rujukan untuk pengembangan metode pembelajaran lebih lanjut.
BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Landasan Teori 2.1.1
Belajar Menurut Morganet al (1986) dalam saptorini (2011: 3) belajar merupakan
perubahan tingkah laku yang relatif tetap dan terjadi sebagai hasil latihan dan pengalaman. Seseorang yang belajar akan mengalami perubahan tingkah laku, dari tidak bisa menjadi bisa, dari tidak mengerti menjadi mengerti. Perubahan tingkah laku tersebut terjadi karena latihan dan pengalaman yang di alami selama proses berlangsung dan perubahan yang terjadi bersifat relatif tetap menetap dalam jangka waktu tertentu dan cukup lama. Belajar adalah suatu aktivitas mental atau psikis, yang berlangsung dalam interaksi aktif dengan lingkungan, yang menghasilkan perubahan-perubahan dalam pengetahuan pemahaman, keterampilam dan nilai sikap menurut Winkel (1986:30).Belajar terjadi dalam interaksi dengan lingkungan, dalam bergaul dengan orang, dalam memegang benda dan dalam menghadapi peristiwa manusia belajar. Namun tidak sembarang berada ditengah-tengah lingkungan, menjamin adanya proses belajar. Orang tersebut harus aktif sendiri, melibatkan diri dengan segala pemikiran, kemauan dan perasaannya. 2.1.2
Hasil Belajar
7
8
Menurut Anni (2006 : 6) hasil belajar adalah perolehan sesuatu yang baru pada tingkah laku setelah seseorang melakukan kegiatan belajar. Setiap keberhasilan belajar diukur dari seberapa jauh hasil belajar yang dicapai.Akibat dari belajar dapat diketahui dengan memperhatikan hasil belajar. Sedangkan menurut Dimyati (1994: 11), hasil belajar merupakan suatu puncak proses belajar, yang dipengaruhi oleh proses-proses penerimaan, keaktifan, pra-pengolahan, pengolahan, penyimpanan, serta pemanggilan untuk pembangkit pesan dan pengalaman. Kedua pendapat tersebut dapat disimpulkan bahwa hasil belajar adalah kemampuan-kemampuan yang dimiliki siswa setelah ia menerima pengalaman belajarnya. Benyamin S. Bloom dalam Anni (2006 : 6) membagi hasil belajar menjadi tiga taksonomi yang disebut dengan ranah belajar, yaitu ; (1)
Ranah kognitif (cognitive domain) yang mencakup : ingatan, pemahaman, penerapan, analisis, sintesis dan evaluasi.
(2)
Ranah afektif (affective domain) yang mencakup : penerimaan, penanggapan, penilaian, pengorganisasian, dan pembentukan pola hidup.
(3)
Ranah
psikomotorik
(psychomotoricdomain)
yang
mencakup : persepsi, kesiapan, gerakan terbimbing, gerakan biasa, gerakan kompleks, penyesuaian, dan kreatifitas. Menurut Thonthowi (1991) dalam Purnawati (2005), ada faktor-faktor yang dapat menentukan dan mempengaruhi hasil belajar.Pertama, faktor internal, adalah faktor yang terdapat di dalam anak didik sendiri, meliputi: motivasi
9
belajar, proses berfikir, intelegensi, sikap, perasaan, dan emosi. Faktor yang terdapat dalam diri siswa terutama kemampuan yang dimilikinya. Faktor kemampuan siswa besar sekali pengaruhnya terhadap hasil belajar yang dicapai (Sudiana: 1998). Menurut Clark dalam Sudiana (1998: 57) bahwa hasil belajar siswa di sekolah 70 % dipengaruhi oleh kemampuan siswa dan 30 % dipengaruhi oleh lingkungan. Kedua, faktor eksternal, adalah faktor yang berada di luar anak didik tersebut, seperti: bahan pelajaran, metode mengajar, media pendidikan dan situasi lingkungan. Kedua faktor tersebut memiliki peranan penting dalam mempengaruhi hasil belajar siswa. Atas dasar di atas peneliti tertarik untuk meneliti pengaruh salah satu faktor eksternal yaitu metode pembelajaran khususnya metode Cooperative learning dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar siswa. 2.1.3
Model Pembelajaran Model pembelajaran adalah suatu perencanaan yang digunakan sebagai
pedoman dalam merencanakan pembelajaran di kelas atau pembelajaran dalam tutorial dan untuk menentukan perangkat–perangkat pembelajaran termasuk didalamnya buku-buku, sumber belajar, kurikulum, dan lain-lain. Setiap model pembelajaran mengarahkan pembelajaran untuk membantu peserta didik sedemikian rupa sehingga tujuan pembelajaran tercapai. Istilah model pembelajaran mempunyai makna yang lebih luas dari pada strategi, metode atau prosedur. Model pembelajaran mempunyai empat ciri khusus yang tidak dimiliki oleh strategi, metode atau prosedur. Ciri-ciri tersebut diantaranya (Trianto, 2007: 6) :
10
(1) Rasional teoritik logis yang disusun oleh para pencipta atau pengembangnya. (2) Landasan pemikiran tentang apa dan bagaimana siswa belajar. (3) Lingkungan belajar yang diperlukan agar tujuan pembelajaran itu dapat tercapai. (4) Tingkah laku mengajar yang diperoleh agar model tersebut dapat dilaksanakan dengan berhasil. Untuk melihat tingkat kelayakan suatu model pembelajaran maka untuk aspek validitas dibutuhkan ahli dan praktisi untuk memvaliditas model pembelajaran yang dikembangkan. Untuk aspek kepraktrisan dan efektivitas diperlukan suatu perangkat pembelajaran untuk melaksanakan pembelajaran yang dikembangkan, sehingga untuk melihat kedua aspek ini perlu dikembangkan suatu perangkat pembelajaran yang dikembangkan. Instrumen penelitian juga perlu dikembangkan sesuai tujuan pembelajaran yang diinginkan. 2.1.4
Model Pembelajaran CooperativeLearning dengan strategi LSQ Menurut Wena, (2008) dalam saptorini (2011: 72) pembelajaran
kooperatif adalah sistem pembelajaran yang berusaha memanfaatkan teman sejawat sebagai sumber belajar, disamping guru dan sumber belajar yang lain. Dalam pembelajaran kooperatif terdapat elemen-elemen yang sangat terkait, yaitu saling ketergantungan positif, interaksi tatap muka, akuntabilitas individual, dan keterampilan untuk menjalin hubungan antar pribadi (Saptorini,2011:72). Menurut Isjoni, (2010:14) pembelajaran kooperatif adalah salah satu bentuk pembelajaran yang berdasarkan faham konstruktivis. Pembelajaran kooperatif merupakan strategi belajar dengan sejumlah siswa sebagai anggota
11
kelompok kecil yang tingkat kemampuannya berbeda. Sedangkan menurut slavin (1985) dalam isjoni (2010:15), pembelajaran kooperatif adalah suatu model pembelajaran dimana siswa belajar dan bekerja dalam kelompok-kelompok kecil secara kolaboratif yang anggotanya 4-6 orang dengan struktur kelompok heterogen. Berdasarkan pendapat-pendapat di atas belajar dengan model kooperatif dapat diterapkan untuk memotivasi siswa berani mengemukakan pendapatnya, menghargai pendapat teman, dan saling memberikan pendapat. Selain itu dalam belajar biasanya siswa dihadapkan pada latihan soal-soal
atau pemecahan
masalah. Oleh sebab itu pembelajaran kooperatif adalah salah satu pembelajaran yang dapat membuat siswa menjadi aktif. Model pembelajaran kooperatif dikembangkan berpijak pada beberapa pendekatan yang diasumsikan mampu meningkatkan proses dan hasil belajar siswa. Pendekatan yang dimaksud adalah belajar aktif, konstruktivistik, dan kooperatif. Pembelajaran aktif (active learning) adalah suatu pembelajaran yang mengajak peserta didik untuk belajar secara aktif.Ketika peserta didik belajar dengan aktif, berarti mereka yang mendominasi aktifitas pembelajaran. Mereka secara aktif menggunakan otak mereka baik untuk menemukan ide pokok dari materi pelajaran, memecahkan persoalan atau mengaplikasikan apa yang baru mereka pelajari ke dalam suatu persoalan yang ada dalam kehidupan nyata ( Zainiet al., 2008: xvi). sedangkan menurut Silberman (2011:31) belajar aktif meliputi berbagai cara untuk membuat siswa aktif sejak awal melakukan aktivitas-
12
aktivitas yang membangun kerja kelompok dan dalam waktu yang singkat membuat mereka berpikir tentang materi pelajaran. Ada banyak strategiActive Learning salah satunya Learning Start With a Question (LSQ) merupakan suatu strategi pembelajaran aktif dalam bertanya, dimana agar siswa aktif dalam bertanya maka siswa diminta untuk mempelajari materi yang akan dipelajari yaitu dengan membaca terlebih dahulu. Dengan membaca maka siswa memiliki gambaran tentang materi yang akan dipelajarinya sehingga apabila dalam membaca atau membahas materi tersebut terjadi kesalahan konsep akan terlihat dan dapat dibahas serta dibenarkan secara bersama-sama di dalam kelas (Zaini et al., 2008:10). Langkah-langkah pembelajaran LSQ: (1) Pilih bahan bacaan yang sesuai. (2) Minta siswa untuk mempelajari bacaan secara sendirian atau dengan teman. (3) Minta siswa untuk memberi tanda pada bagian bacaan yang tidak dipahami. Anjurkan mereka untuk memberi tanda sebanyak mungkin. Jika waktu memungkinkan, gabungkan pasangan belajar dengan pasangan belajar yang lain, kemudian minta mereka untuk membahas poin-poin yang tidak di ketahui yang telah di beri tanda. (4) Di dalam pasangan atau kelompok kecil. Minta siswa untuk menuliskan pertanyaan tentang materi yang telah mereka baca atau langsung ditanyakan secara langsung. Jika ditulis, kumpulkan pertanyaan-pertanyaan yang telah di tulis oleh siswa.
13
(5) Sampaikan
materi
pelajaran
dengan
menjawab
pertanyaan-
pertanyaan.(Silberman, 2011: 89) Kelebihan dari model LSQ adalah siswa menjadi siap mulai pelajaran, karena siswa belajar terlebih dahulu sehingga memiliki sedikit gambaran dan menjadi lebih paham setelah mendapatkan tambahan penjelasan dari guru, siswa akan lebih aktif untuk membaca, materi akan dapat diingat lebih lama. Kecerdasan siswa diasah pada saat siswa mencari informasi tentang materi tanpa bantuan guru, mendorong tumbuhnya keberanian mengutarakan pendapat secara terbuka dan memperluas wawasan melalui bertukar pendapat secara kelompok. Model LSQ juga memiliki beberapa kelemahan. Adapun kelemahan dari model LSQ adalah : Ada beberapa siswa yang malu untuk bertanya sehingga guru tidak mengetahui kesulitan yang dialami oleh siswa, tidak semua siswa membaca materi pelajaran di rumah sehingga siswa sulit untuk memahami konsep materi pelajaran. Untuk mengatasi masalah di atas, guru dapat menyuruh siswa untuk menuliskan kesulitan yang dialami pada saat membaca materi kemudian dikumpulkan sehingga guru dapat mengetahui semua kesulitan yang dialami siswa. 2.1.5
Materi Pembelajaran
2.1.5.1 Larutan Penyangga Larutan penyangga adalah larutan yang dapat mempertahankan pHnya jika ditambahkan sedikit asam atau basa dan jika di encerkan. 2.1.5.1.1
Komponen Larutan Penyangga
Larutan penyangga dibedakan atas larutan penyangga asam dan larutan
14
penyangga basa. (1)
Larutan penyangga asam mengandung suatu asam lemah (HA) dengan basa konjugasinya (A-). Contoh: CH3COOH + NaOH
(2)
CH3COONa + H2O
Asam lemah
= CH3COOH
Basa Konjugasinya
= CH3COO-
Larutan penyangga basa mengandung basa lemah (B) dengan asam konjugasinya (BH+). Contoh: NH4OH + HCl
NH4Cl + H2O
Basa lemah
= NH4OH
Basa Konjugasinya
= HCl
2.1.5.1.2 (1)
Pembentukan Larutan Penyangga
Mencampurkan asam lemah dengan basa konjugasinya atau basa lemah dengan asam konjugasinya. Contoh: H2CO3 dicampur dengan NaHCO3, NaHCO3 membentuk ion HCO3– sehingga terbentuk larutan penyangga H2CO3/HCO3–.
(2)
Mencampurkan asam lemah berlebih dengan basa kuat atau basa lemah berlebih dengan asam kuat. Contoh: Campuran larutan CH3COOH dengan larutan NaOH akan bereaksi dengan persamaan reaksi: CH3COOH(aq) + NaOH(aq)
CH3COONa(aq) + H2O(l).
15
Jika jumlah CH3COOH berlebih yang direaksikan dengan NaOH maka akan terbentuk CH3COONa dan ada sisa CH3COOH sehingga terjadi larutan penyangga CH3COOH/CH3COO–. 2.1.5.1.3
pH Larutan Penyangga
(1) Sistem Penyangga Asam Lemah dan Basa Konjugasinya [H+] = Ka X (2) Sistem Penyangga Basa Lemah dan Asam Konjugasinya OH- = Kb X
2.1.5.1.4
Pengaruh Pengenceran dan Penambahan Sedikit Asam atau Basa pada Larutan Penyangga
2.1.5.1.5 (1) Larutan Penyangga dapat mempertahankan pH-nya jika ditambah sedikit asam atau basa (2) pH larutan penyangga tidak berubah jika larutan diencerkan 2.1.5.1.6 (3)
Kegunaan larutan penyangga
Pada makhluk hidup terdapat berbagai macam cairan seperti air, sel darah, dan kelenjar.Cairan ini berfungsi sebagai pengangkut zat makanan dan pelarut zat kimia di dalamnya.Berlangsungnya reaksi itu bergantung pada enzim tertentu, dan tiap enzim bekerja efektif pada pH tertentu (pH optimum).Oleh sebab itu, cairan dalam makluk hidup mengandung larutan penyangga untuk mempertahankan pHnya.
16
Kegunaan larutan penyangga tidak terbatas pada tubuh makhluk hidup, reaksi-reaksi kimia di bidang industri dan di laboratorium juga menggunakan larutan penyangga. (Sudarmo, 2006: 89) 2.1.5.2 Hidrolisis Garam Reaksi hidrolisis yaitu reaksi penguraian garam oleh air atau reaksi ion-ion dari garam dengan air. 2.1.5.2.1
Sifat- sifat larutan garam
Sifat-sifat larutan garam ada 3 macam yaitu : (1)
Larutan garam yang bersifat netral yaitu garam yang terbentuk dari asam kuat dan basa kuat. Contoh : NaCl
(2)
Larutan garam yang bersifat asam yaitu garam yang terbentuk dari asam kuat dan basa lemah. Contoh : NH4Cl, Al2(SO4)3
(3)
Larutan garam yang bersifat basa yaitu garam yang terbentuk dari basa kuat dan asam lemah. Contoh : CH3COONa, Na2CO3 Larutan garam yang terbentuk dari asam lemah dan basa lemah dapat
bersifat asam, basa, atau netral. Karena garam ini terhidrolisis total, maka harga pH bukan tergantung pada konsentrasi garamnya, tetapi bergantung pada harga Ka dan Kb-nya. (1) Jika Ka = Kb ,larutan garam bersifat netral (pH=7) (2) Jika Ka > Kb , larutan garam bersifat asam (pH<7) (3) Jika Ka < Kb , larutan garam bersifat basa (pH>7) Garam terdiri dari 4 jenis
17
(1) Terbentuk dari asam kuat dan basa kuat ,bersifat netral contohnya NaCl,K2SO4 (2) Terbentuk dari asam kuat dan basa lemah, bersifat asam, contohnya NH 4Cl dan Al2(SO4)3 (3) Terbentuk dari asam lemah dan basa kuat , bersifat basa, contohnya CH3COONa,HCOOK,Na2CO3 (4) Terbentuk dari asam lemah dan basa lemah, sifatnya tergantung harga Ka dan Kb, contohnya (NH4)2CO3 (Purba, 2006:121). 2.1.5.2.2
pH larutan garam
(1)
Garam yang berasal dari Asam kuat dan Basa kuat tidak mengalami hidrolisis. pH= ½ pKw
(2)
Garam yang berasal dari Asam lemah dan Basa kuat hanya mengalami hidrolisis sebagian dalam air. [OH-]
(3)
= Garam yang berasal dari Asam kuat dan Basa
lemah hanya mengalami hidrolisis sebagian dalam air. [H+]= (4)
Garam yang berasal dari Asam lemah dan Basa lemah mengalami hidrolisis total dalam air. [H+]=
18
Pokok materi ini sangat penting karena berkaitan dengan kehidupan sehari-hari sehingga dalam proses pembelajarannya harus bisa memunculkan rasa keingin tahuan siswa dari dalam dirinya sehingga mudah diingat. Maka pembelajaran aktif learning diterapkan dalam pembelajaran ini agar parameter hasil belajar siswa meningkat. 2.2 Kerangka Berfikir SMAN 1 Bergas merupakan salah satu SMA di Kabupaten Ungaran, metode pembelajaran disini kurang membuat siswa itu menjadi aktif, kebanyakan siswanya pasif sehingga hasil belajar dari siswa tersebut rendah tidak sesuai dengan KKM. Berawal dari permasalahan ini, maka perlu adanya suatu metode yang dapat membantu siswa dalam mempelajari materi kimia. Penelitian ini menggunakan dua metode yaitu model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ pada kelas eksperimen dan metode konvensional pada kelas kontrol. Kedua kegiatan pada kelas eksperimen dan kelas kontrol di atas diharapkan akan terjadi peningkatan pemahaman siswa terhadap materi larutan penyangga dan hidrolisis. Secara ringkas gambaran penelitian yang dilakukan adalah sebagai berikut
19
SMAN 1 Bergas Proses Belajar mengajar
Siswa pasif Kesulitan memahami materi Nilai rendah
Kelas eksperimen
Kelas kontrol
Pembelajaran text book
Pembelajaran text book
Pendalaman materi denganmodel pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ
Pendalaman materi dengan metode konvensional
Hasil belajar
Hasil belajar
Dibandingkan Ada pengaruh penggunaan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ Gambar 2.1 Kerangka Berfikir 2.3 Hipotesis Berdasarkan tinjauan pustaka di atas, maka hipotesis dalam penelitian ini adalah:
20
Ada pengaruh penggunaan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQdi SMAN 1 Bergas pada materi pokok larutan penyangga dan hidrolisis.
BAB 3 METODE PENELITIAN
3.1
Penentuan Objek Penelitian
3.1.1
Populasi Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI program studi ilmu
pengetahuan alam semester 2 SMAN 1 Bergas tahun pelajaran 2013/2014. Populasi dalam penelitian ini terdiri dari 3 kelas yaitu kelas X1 IPA 1 terdiri atas 33 siswa, kelas XI IPA 2 terdiri atas 32 siswa, dan XI IPA 3 terdiri atas 32 siswa. Berdasarkan data tersebut, maka jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 97 siswa. 3.1.2
Sampel Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti (Suharsimi
2006:131). Teknik pengambilan sampel yang dilakukan adalah teknik cluster random sampling yaitu secara acak dipilih dua kelas sebagai sampel, dengan syarat populasi tersebut harus memiliki kualitas yang sama, yaitu homogenitasnya dan rata-ratanya sama. Hal ini dilakukan dengan memperhatikan ciri-ciri antara lain siswa mendapat materi berdasarkan kurikulum yang sama, siswa yang menjadi objek penelitian duduk pada kelas yang sama dan pembagian kelas tidak ada kelas yang unggulan. Pada penelitian ini kelompok eksperimen adalah XI IPA 1 mendapat perlakuan model
pembelajarancooperative learning dengan strategi LSQ,
20
21
sedangkan pada kelompok kontrol adalah XI IPA 2 mendapat perlakuan model pembelajaran konvensional.
3.2
Variabel Penelitian Variabel merupakan objek penelitian atau apa yang menjadi titik perhatian
suatu penelitian (Suharsimi, 2006:121). Dalam penelitian ini variabel yang digunakan yaitu: 3.2.1
Variabel Bebas Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model pembelajara.Pada kelas
eksperimen menggunakan model pembelajara Cooperative Learning dengan strategi LSQ sedangkan pada kelas kontrol menggunakan model pembelajaran konvensional. 3.2.2
Variabel Terikat Variabel terikat dalam penelitian ini adalahhasil belajar kimia materi
pokok penyangga dan hidrolisis
siswa kelas XIIPA SMAN 1Bergas Tahun
Ajaran 2013/2014. 3.2.3
Variabel Kontrol Variabel kontrol dalam penelitian ini adalah kurikulum, guru yang sama,
materi dan jumlah pelajaran jam yang sama.
3.3
Desain Penelitian Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah postest only
control design, yaitu penelitian dengan melihat pengaruh pemberian perlakuan (treatment) (Sugiyono, 2010: 25). Pola rancangan penelitian dapat dilihat pada tabel 3.1.
22
Tabel 3.1 Desain Penelitian Postest Only Control Design Kelompok Eksperimen Kontrol
Perlakuan X Y
Tes T T
Keterangan: X = pembelajaran dengan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ. Y = pembelajaran konvensional T = postes 3.3.1 Tahap Penelitian 3.3.1.1 Tahap Persiapan Langkah-langkah yang dilakukan dalam tahap persiapan terdiri atas: (1) Penyusunan
perangkat
pembelajaran
berupa
silabus
dan
rencana
pembelajaran; (2) Penyusunan instrumen dan dikonsultasikan pada para ahli; (3) Uji coba soal untuk mengetahui validitas, daya pembeda, indeks kesukaran dan reliabilitas soal; (4) Penentuan sampel melalui uji normalitas, homogenitas dan kesamaan ratarata. 3.3.1.2 Tahap Pelaksanaan Langkah-langkah yang dilakukan dalam tahap pelaksanaan terdiri atas: (1) Analisis hasil belajar siswa melalui wawancara dengan pihak sekolah dan dokumentasi dari pihak sekolah; (2) Guru melakukan pembelajaran dengan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ pada kelas eksperimen dan pembelajaran konvensional pada kelas kontrol. Selama proses pembelajaran guru dan observer mengamati aktivitas dan sikap siswa;
23
(3) Pemberian postest untuk mengetahui hasil belajar siswa; (4) Evaluasi hasil postest untuk mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ
terhadap hasil
belajar siswa; (5) Pemberian angket kepada siswa untuk mengetahui respon siswa terhadap pembelajaran.
3.4
Metode Pengumpulan Data
3.4.1
Metode Dokumentasi Metode dokumentasi dalam penelitian ini digunakan untuk memperoleh
data mengenai nama-nama siswa anggota sampel dan data nilai ulangan semester 1 mata pelajaran kimia yang diambil dari daftar nilai SMAN 1 Bergas.Data nilai digunakan untuk analisis tahap awal. 3.4.2
Metode Tes Metode tes dalam penelitian ini digunakan untuk mengukur hasil belajar
kognitif
siswa
kelas
eksperimen
dikaitkan
dengan
penggunaan
model
pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ pada materi pokok larutan penyangga dan hidrolisis. 3.4.3
Metode Observasi Metode observasi digunakan untuk menilai aspek afektif
dan
psikomotorik pada proses pembelajaran dikelas. Instrumen yang digunakan pada metode ini adalah lembar observasi, yaitu lembar observasi yang berisi indikatorindikator yang dijadikan acuan untuk mengamati kemampuan siswa dari aspek
24
afektif dan psikomotorik selama proses pembelajaran berlangsung. Observasi dilakukan oleh guru mitra dan mahasiswa. 3.4.4
Metode Angket Angket diberikan kepada siswa yang berasal dari kelompok eksperimen
pada akhir pembelajaran yang bertujuan untuk mengetahui pendapat siswa tentang suasana pembelajaran dengan menggunakan model Cooperative Learning dengan strategi LSQ. Hasil angket dianalisis secara deskriptif dengan membuat tabel frekuensi jawaban siswa kemudian ditarik kesimpulan.
3.5
Instrumen Penelitian Instrumen penelitian adalah alat ukur yang digunakan peneliti untuk
memperoleh data yang diharapkan agar pekerjaannya lebih mudah dan hasilnya lebih baik, dalam arti lebih cermat, lengkap dan sistematis sehingga lebih mudah diolah (Sukardi, 2011). Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah:
3.5.1
Materi dan Bentuk Instrumen Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah larutan penyangga dan
hidrolisis yang merupakan materi pokok pelajaran kimia kelas XI semester 2.Bentuk instrumen yang digunakan berupa silabus, RPP, LKS, soal Postes, lembar observasi psikomotorik dan afektif serta angket. 3.5.2
Langkah-langkah Penyusunan Instrumen
3.5.2.1 Langkah-langkah Penyusunan Instrumen Uji Coba Soal Posttest Langkah-langkah penyusunan instrumen uji coba soal posttest sebagai berikut :
25
(1) Mengadakan pembatasan dan penyesuaian bahan-bahan instrumen dengan kurikulum meliputi : Tabel 3.2 Pembatasan Uji Coba Soal Posttest Standar Kompetensi
Kompetensi Dasar
Indikator
Memahami sifat-sifat larutan asam basa, metode pengukuran, dan terapannya.
Mendiskripsikan sifat 1. Menganalisis larutan larutan penyangga dan penyangga dan peranan larutan bukan penyangga penyangga dalam tubuh melalui percobaan makhluk hidup 2. Menghitung pH atau pOH larutan penyangga 3. Menghitung pH larutan penyangga dengan penambahan sedikit asam atau sedikit basa atau dengan pengenceran 4. Menjelaskan fungsi larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup. Menentukan jenis garam yang mengalami hidrolisis dalam air dan pH larutan garam tersebut.
1. Menentukan ciri-ciri beberapa jenis garam yang dapat terhidrolisis dalam air melalui percobaaan 2. Menentukan sifat garam yang terhidrolisis dari persamaan reaksi ionisasi. 3. Menghitung pH larutan garam yang terhidrolisis.
26
(2) Merancang soal postest hasil belajar kognitif siswa. (3) Menentukan tabel spesifikasi atau kisi-kisi soal. (4) Menyusun butir-butir soal. (5) Menguji cobakan soal. (6) Menganalisis hasil uji coba, yaitu validitas, reliabilitas, daya beda, dan tingkat kesukaran perangkat tes yang digunakan. 3.5.2.2 Langkah-langkah Penyusunan Instrumen Lembar Observasi Langkah-langkah penyusunan instrumen lembar observasi sebagai berikut: 1) Menentukan jumlah aspek yang akan diamati. 2) Menentukan tipe atau bentuk lembar observasi yang berupa daftar check list. 3) Menyusun aspek-aspek yang telah ditentukan dalam bentuk lembar observasi. 4) Mengkonsultasikan lembar observasi afektif dan psikomotorik yang telah tersusun kepada ahli. 3.5.2.3 Langkah-langkah Penyusunan Instrumen Angket Langkah-langkah penyusunan instrumen lembar angket terdiri atas : (1) Menetukan jumlah indikator yang akan diamati untuk mengetahui respon siswa terhadap pembelajaran yang dilakukan. (2) Menetukan tipe atau bentuk angket respon yang berupa daftar check list dengan jawaban sangat setuju, setuju, kuran setuju, dan tidak setuju. (3) Menyusun aspek yang telah ditenyukan dalam lembar angket. (4) Mengkonsultasikan lembar angket yang telah tersusun kepada ahli.
27
3.5.3
Standarisasi Instrumen Penelitian Data yang dihasilkan dari instrumen akan diolah kemudian dianalisis
untuk mengetahui instrumen yang diberikan sudah memenuhi syarat tes yang baik atau belum. Adapun teknik standarisasi instrumen penelitian adalah sebagai berikut.
3.5.3.1 Instrumen Soal Uji Coba Postes Hasil Belajar Kognitif 3.5.3.1.1 Analisis validitas Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrumen. Sebuah instrumen dikatakan valid apabila mampu mengukur apa yang diinginkan (Suharsimi, 2006: 168). Pengujian seperti silabus, rencana pelaksanaan pembelajaran, dan angket menggunakan metode expert validity yaitu validitas yang disesuaikan dengan kurikulum dan dikonsultasikan dan disetujui oleh ahli yaitu dosen pembimbing, dosen ahli, dan guru SMA. Akan tetapi untuk lembar pengamatan dan angket juga harus memenuhi validitas isi oleh karena itu sebelum instrumen disusun, peneliti menyusun kisikisi soal terlebih dahulu berdasarkan kurikulum yang berlaku, selanjutnya dikonsultasikan dengan dosen pembimbing dan guru pengampu. Validitas soal-soal post test dalam penelitian ini ada dua macam yaitu validitas isi soal dan validitas butir soal. (1)
Validitas Isi Soal Untuk memenuhi validitas isi soal, sebelum instrumen disusun, peneliti
28
menyusun kisi-kisi soal terlebih dahulu berdasarkan kurikulum yang berlaku, selanjutnya dikonsultasikan dengan guru pengampu dan dosen pembimbing. (2)
Validitas Butir Soal Untuk menghitung validitas butir soal digunakan rumus Korelasi point
biserial yaitu sebagai berikut: rpbis
Mp
Mt St
p q
(Suharsimi, 2010: 258).
Keterangan : Mp = rata-rata skor total yang menjawab benar pada butir soal Mt = rata-rata skor total St = standar deviasi skor total p = proporsi siswa yang menjawab benar pada tiap butir soal q = proporsi siswa yang menjawab salah pada setiap butir soal rpbis yang diperoleh dimasukkan ke dalam rumus thitung, dengan rumus: t
rpbis n 2 1 rpbis
2
Kriteria : jika thit> ttab, maka butir soal valid, dengan dk = (n-2) dan n adalah jumlah siswa (Sudjana, 2005: 377). Setelah dilakukan perhitungan validitas tiap-tiap butir soal dihitung dengan menggunakan rumus korelasi point biseral kemudian dikonsultasikan dengan tabel r point biseral dengan dk = k-2 = 30,
α = 5% diperoleh t tabel = 2, 042.
Berdasarkan analisis tes uji coba pada lampiran 8 diperoleh bahwa soal yang tidak valid adalah nomor 1, 2, 15, 16, 21, 24, 25, 33, 34, 36, 38, 39, 41, 42, dan 43. Oleh karena itu soal tersebut tidak digunakan lagi. 3.5.3.1.2 Analisis Reliabilitas
29
Sebuah tes dikatakan reliabel apabila tes tersebut dapat menunjukkan hasil yang relatif atau tetap, jika tes tersebut digunakan pada kesempatan yang lain. Rumus yang digunakan pada penelitian ini adalah KR-21, dengan rumus sebagai berikut: r 11=
K M K M 1 K 1 Vt
Keterangan: r11 = Reliabilitas tes secara keseluruhan Vt = S2t = variasi skor total Y M = = rata-rata skor total N K = Jumlah butir soal (Suharsimi, 2007: 103) Harga r11yang diperoleh dimasukkan ke dalam rumus thitung, di mana suatu instrumen dikatakan reliabel apabila harga thitung> ttab, dengan dk = (n-2) dan n adalah jumlah siswa (Sudjana, 2005: 377). t
r n 2 1 r
2
Perhitungan menghasilkan harga r11 sebesar 0,714. Harga r11 tersebut kemudian dimasukkan kedalam thitungdiperoleh 5,6 dengan harga t pada tabeldengan taraf signifikansi 5 % dan n = 50 yaitu 2,01.Kriteria reliabel soal yaitu, suatu soal disebut relliabel bila harga thitung> ttab, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa soal uji coba penelitian ini reliabel. 3.5.3.1.3 Analisis Daya Pembeda Daya pembeda soal (DP) dari sebuah butir soal menyatakan seberapa jauh kemampuan butir soal tersebut mampu membedakan antara testee yang mengetahui jawabannya dengan benar dengan testee yang tidak mampu menjawab
30
soal.Daya pembeda sebuah butir soal adalah kemampuan butir soal untuk membedakan antara testee yang berkemampuan tinggi dengan testee yang berkemampuan rendah. Langkah-langkah yang digunakan untuk menghitung daya pembeda soal adalah sebagai berikut : (1)
Merangking skor hasil tes uji coba, yaitu mengurutkan skor hasil tes siswa mulai dari skor tertinggi hingga skor terendah.
(2)
Mengelompokkan seluruh peserta tes menjadi dua kelompok yaitu kelompok atas dan kelompok bawah. Daya pembeda soal dihitung menggunakan rumus :
DP
JBA JBB atau DP JS A
JBA JBB JS B
(Sudijono, 2006 : 389)
Keterangan: JBA = jumlah siswa kelompok atas yang menjawab soal dengan benar.
JBB = jumlah siswa kelompok bawah yang menjawab soal dengan benar. JS A = jumlah siswa kelompok atas. JS B = jumlah siswa kelompok bawah. Tabel 3.3 Kriteria Daya Pembeda Inteval Kriteria Jelek sekali DP 0,00 jelek 0,00< DP 0,20 cukup 0,20< DP 0,40 baik 0,40< DP 0,70 baik sekali DP 0,70< 1,00 (Suharsimi, 2006:218) Berdasarkan analisis uji cobadiperoleh soal yang mempunyai daya pembeda sangat jelek ada 0 soal. Soal yang mempunyai daya pembeda jelek ada 11 soal, yaitu nomor 15, 16, 25, 33, 34, 36, 38, 39, 41, 42 dan 43. Soal yang mempunyai daya pembeda cukup ada 21 soal, yaitu soal nomor 1, 2, 8, 9, 11, 12, 13, 19, 21,
31
24, 26, 27, 28, 29, 30, 31, 44, 46, 48, 49 dan 50. Soal yang mempunyai daya pembeda baik ada 17 soal, yaitu soal nomor 3, 5, 6, 7, 10, 14, 17, 18, 20, 22, 23, 32, 35, 37, 40, 45 dan47. Soal yang mempunyai daya pembeda sangat baik ada 1 soal, yaitu soal nomor 4. Butir soal yang digunakan sebagai instrumen penelitian untuk mengukur hasil belajar adalah butir soal dengan kriteria daya pembeda sangat baik, baik dan cukup. 3.5.3.1.4 Analisis Tingkat Kesukaran Menurut Suharsimi (2006: 208), bilangan yang menunjukkan sukar atau mudahnya soal disebut indeks kesukaran (difficulty index). Besarnya indeks kesukaran antar 0,00 sampai 1,00. Tingkat kesukaran soal dihitung menggunakan rumus: P=
B JS
Keterangan: P = Indeks kesukaran B = Banyaknya siswa yang menjawab benar JS = Jumlah seluruh siswa peserta tes Kriteria yang menunjukkan tingkat kesukaran soal adalah Tabel 3.4 Klasifikasi Indeks Kesukaran Interval Kriteria IK = 0,00 Terlalu sukar Sukar IK 0,00 < 0,30 Sedang 0,30 < IK 0,70 Mudah 0,70 < IK 1,00 Terlalu mudah IK = 1,00 (Suharsimi, 2006:218)
32
Berdasarkan perhitungan hasil tes uji coba pada kelas uji coba maka diperoleh hasil tingkat kesukaran yang berbeda-beda. Hasil perhitungan dapat dilihat pada lampiran 8. Soal yang berkriteria mudah adalah nomor 1, 2, 10, 12, 14, 21, 25, 30, 33, 36, 38 dan 42; soal yang berkriteria sedang adalah soal nomor 3, 4, 5, 6, 7, 11, 13, 15, 16, 17, 18, 19, 20, 22, 23, 24, 26, 27, 28, 29, 31, 32, 35, 37, 39, 40, 41, 43, 44, 45, 46, 47, 48, 49 dan 50; sedangkan soal yang berkriteria sukar adalah soal nomor 8, 9 dan 34. 3.5.4
Analisis Instrumen Lembar Angket Lembar angket tanggapan diuji validitas isi yang disesuaikan dengan
kondisi siswa dan dikonsultasikan dan disetujui oleh ahli dosen pembimbing I. setelah dilakukan validitas isi kemudian diuji reliabilitas dengan menggunakan rumus r11. Reliabilitas untuk instrumen ini menggunakan rumus Alpha Cronbach yaitu: (Suharsimi, 2006:189)
Varians: Keterangan : = reliabilitas instrumen = banyak butir pertanyaan = jumlah varians skor butir = kuadrat jumlah skor butir = banyaknya subjek
= jumlah kuadrat skor butir = jumlah kuadrat skor total = varians total = kuadrat jumlah skor total
Klasifikasi reliabilitas dapat dilihat pada Tabel 3.5 Tabel 3.5 Klasifikasi Reliabilitas Instrumen Angket Inteval Kriteria
33
0,8 < r11≤1.0 0,6 < r11≤ 0,8 0,4 < r11≤ 0.6 0,2 < r11≤ 0,4 r11≤ 0,2
Sangat tinggi Tinggi Cukup Rendah Sangat rendah (Suharsimi, 2006:190)
Analisis lembar angket menghasilkan harga r11sebesar 0,75. Kedua harga r11 tersebut kemudian dihitung dengan thitung diperoleh sebesar6,48dan dibandingkan dengan ttabel dengan α = 5% dan n = 10 yaitu 2,03 . Kriteria lembar angket reliabel yaitu apabila harga thitung> ttabel. Berdasarkan hasil analisis didapat bahwa lembar angket ini reliabel yang ditunjukkan dengan nilai thitung> ttabel. 3.5.5
Analisis Lembar Observasi Instrumen-instrumen lembar obesrvasi diuji validitas isi yang disesuaikan
dengan materi pelajaran, kondisi siswa dan dikonsultasikan dan disetujui oleh ahli yaitu dosen penguji dan guru SMA.Setelah dilakukan validitas isi kemudian di uji reliabilitas dengan menggunakan rumus r11. Untuk mencari reliabilitas lembar observasi, digunakan rumus Spearman yaitu: (Suharsimi, 2006:196) Keterangan : r11 = reliabilitas instrumen n = jumlah objek yang diamati = jumlah varians beda butir Klasifikasi reliabilitas dapat dilihat pada tabel 3.6. Tabel 3.6 Klasifikasi Reliabilitas Intrumen Lembar Observasi Inteval Kriteria
34
0,8 < r11≤1.0 0,6 < r11≤ 0,8 0,4 < r11≤ 0.6 0,2 < r11≤ 0,4 r11≤ 0,2
Sangat tinggi Tinggi Cukup Rendah Sangat rendah
(Suharsimi, 2006:197) Analisis lembar observasi afektif menghasilkan harga r11sebesar 0,73 dalam kategori tinggi sedangkan lembar observasi psikomotorik menhasilkan r11 sebesar 0,76 dalam kategori tinggi. Kedua harga r11 tersebut kemudian dihitung dengan thitungdan dibandingkan dengan ttabel dengan α = 5% dan n = 10, untuk lembar observasi afektif diperoleh thitung sebesar 3,07 dan ttabel sebesar 2,31, sedangkan lembar observasi psikomotorik diperoleh thitung sebesar 3,31 dan ttabel sebesar 2,31 . Kriteria lembar observasi reliabel yaitu apabila harga thitung> ttabel. Berdasarkan hasil analisis didapat bahwa lembar observasi psikomotorik dan afektif ini reliabel yang ditunjukkan dengan nilai thitung> ttabel. 3.6
Teknik Analisis Data Analisis data digunakan untuk mengolah data yang diperoleh setelah
mengadakan penelitian, sehingga akan didapat suatu kesimpulan tentang keadaan yang sebenarnya dari obyek yang diteliti. 3.6.1
Analisis tahap Awal analisis data tahap awal digunakan untuk mengetahui adanya kesamaan
kondisi awal populasi penelitian sebagai pertimbangan dalam pengambilan sampel. Data yang digunakan adalah nilai ujian akhir semester ganjil SMA N 1 Bergas yang dapat dilihat pada tabel 3.7.
No.
Tabel 3.7 Data Nilai Ujian Akhir Semester Ganjil Jumlah Nilai Nilai Standar Kelas Rata-rata siswa Tertinggi Terendah Deviasi
35
1 2 3
XI IPA 1 XI IPA 2 XI IPA 3
33 32 32
85 88 88
53 38 48
65,03 66,53 66,50
8,91 10,53 10,74
Analisis data tahap awal meliputi uji normalitas, uji homogenitas, serta uji kesamaan rata-rata. 3.6.1.1 Uji Normalitas Uji kenormalan dilakukan untuk mengetahui data berdistribusi normal atau tidak sehingga langkah selanjutnya tidak menyimpang dari kebenaran dan dapat dipertanggung jawabkan. Uji statistik yang digunakan adalah uji chi kuadrat yaitu: X2
Oi
Ei
2
Ei
Keterangan: X2 = harga Chi Kuadrat Oi = frekuensi hasil pengamatan Ei = frekuensi yang diharapkan Kriteria pengujian, jika X2hitung
X2tabeldengan dk = k-3, maka data
distribusi normal (Sudjana, 2005: 273).
No.
Tabel 3.8 Hasil Uji Normalitas Populasi Kelas X2hitung X2tabel
Kriteria
1 2 3
XI IPA 1 XI IPA 2 XI IPA 3
Distribusi normal Distribusi normal Distribusi normal
5,0202 5,6547 3,3753
7,81 7,81 7,81
Berdasarkan Tabel 3.8 hasil uji normalitas populasi diperoleh X2hitung X2tabel, maka populasi berdistribusi normal sehingga telah memenuhi salah satu syarat dijadikan sampel penelitian.
36
3.6.1.2 Uji homogenitas Uji homogenitas ini digunakan untuk menunjukkan bahwa populasi benarbenar homogen. Rumus yang digunakan adalah uji Bartlett, yaitu: 2
ln 10 B
ni 1 log S i
2
dengan
log S 2
B
S2
ni 1
ni 1 S i /
ni 1
Keterangan: 2 = besarnya homogenitas B = koefisien Barlet S2 = varians total Si = varians masing-masing kelas ni = jumlah masing-masing kelompok Kriteria pengujian jika Kriteria
2
hitung
<
2
tabel (1-α)(k-1)
didapat dari distribusi chi
kuadrat dengan peluang (1-α) dan dk = k-1, maka populasi homogen.(Sudjana, 2005: 263).
Data Niali UAS
Tabel 3.9 Hasil Uji Homogenitas Populasi 2 2 Kriteria hitung tabel 1,272
Berdasarkan tabel 3.9 diperoleh
5,99
2
hitung
Homogen
=1,272 <
2
tabel (1-α)(k-1)
=5,99 , maka
dapat disimpulkan bahwa H diterima yang berarti varians dari populasi tidak berbeda atau sama (homogen). 3.6.1.3 Uji Kesamaan Keadaan Awal Populasi (Uji Anava) Uji anava digunakan untuk mengetahui kesamaan rata-rata dari anggota populasi.
37
Perhitungan uji ini ada beberapa langkah yaitu : a)
Menentukan jumlah kuadrat rata-rata (RY)
RY b)
Menentukan jumlah kuadrat antar kelompok (AY)
AY c)
( x) 2 n
( xi ) 2 ni
RY
Menentukan jumlah kudrat total (JK total) JKtot = RY-AY
d)
Menentukan jumlah kudrat dalam kelompok (DY) DY = JKtot – RY – AY
Tabel 3.10 Hasil uji kesamaan keadaan awal populasi (Uji Anava) Data
Fhitung
Ftabel
Kriteria
Nilai UAS Kimia
0,033
3,09
Homogen
Ketiga anggota populasi telah terbukti berdistribusi normal, memiliki homogenitas yang sama dan memiliki kesamaan rata-rata sehingga dapat dilakukan pengambilan smapel cluster random sampling yang menghasilkankelas XI IPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 2 sebagai kelas kontrol. 3.6.2
Analisis Tahap Akhir Setelah sampel diberi perlakuan yang berbeda antara kelas eksperimen dan
kelas kontrol, diakhir pembelajaran akan diberi posttest. Hasil posttest digunakan sebagai dasar pengujian hipotesis. Karena hipotesis akan diuji menggunakan statistika parametrik, maka posttest diuji normalitas (Sugiyono, 2010: 112).
38
3.6.2.1 Uji normalitas data Uji ini digunakan untuk mengetahui normal tidaknya data yang akan dianalisis. Uji statistik yang digunakan adalah uji chi-kuadrat. Oi
X2
Ei
2
Ei
Keterangan: 2 = chi kuadrat Oi = frekuensi pengamatan
Ei = frekuensi yang diharapkan K = banyaknya kelas Membandingkan harga chi kuadrat data dengan tabel chi kuadrat dengan taraf signifikan 5% kemudian menarik kesimpulan, jika
2
hitung
<
2
tabel (1-α)(k-3)
maka data berdistribusi normal. 3.6.2.2 Uji Kesamaan Dua Varians Uji kesamaan 2 varians bertujuan untuk mengetahui kesamaan varians dari populasi agar menaksir dan menguji bisa berlangsung. Hipotesis yang diajukan yaitu ; Ho : Ha :
2 1
=
2 2
2
2 1
2
Ho diterima apabila Fhitung F =
F1/2
var ians terbesar var ians terkecil
Kriteria pengujian; jika harga Fhitung< Ftabel
(nb-1): (nk-1),
maka kedua
kelompok mempunyai varians yang sama atau homogenitasnya sama (Sudjana, 2005 : 250).
39
3.6.2.3 Analisis terhadap pengaruh antar variabel Rumus yang digunakan untuk menganalisis pengaruh antar variabel adalah:
rb
(Y1
Y2 ) pq u.Sy
Keterangan : rb = koefisien biserial Y1 = rata-rata hasil belajar kelompok eksperimen Y2 = rata-rata hasil belajar kelompok kontrol p = proporsi pengamatan pada kelompok eksperimen q = proporsi pengamatan pada kelompok kontrol u = tinggi ordinat dari kurva normal baku pada titik z yang memotong bagian luas normal baku menjadi bagian p dan q Sy = Simpangan baku dari kedua kelompok (Sudjana, 2005: 390) Tingkat hubungan antar variabel dapat dilihat pada tabel.
Tabel 3.11 Pedoman Untuk Memberikan Interprestasi Terhadap Koefisien Korelasi Biserial (Rb) Interval Koefisien 0,00 – 0,199 0,20 – 0,399 0,40 – 0,599 0,60 – 0,799 0,80 – 1,000
Tingkat Hubungan Sangat rendah Rendah Sedang Kuat Sangat kuat
Analisis terhadap pengaruh antar variabel setelah didapat kemudian dimasukkan kedalam thitung dan dibandingkan dengan ttabel. t
r n 2 1 r
2
(Soeprodjo, 2002: 108)
Kriteria analisis pegaruh antar variabel berpengaruh terhadap hasil belajar jika thitung> ttabel.
40
3.6.2.4 Penentuan Koefisien Determinasi Koefisien determinasi merupakan koefisien yang menyatakan berapa persen (%) besarnya pengaruh suatu variabel bebas terhadap variabel terikat, dalam hal ini pengaruh penggunaan metode pembelajaran eksperimen terhadap hasil belajar siswa Rumus yang digunakan adalah : KD = rb2 x 100% Keterangan: KD : koefisien determinasi rb : indeks determinasi yang diperoleh dari harga kuadrat rb koefisien biserial 3.6.2.5 Uji Ketuntasan Hasil Belajar Uji ketuntasan belajar bertujuan untuk mengetahui ketuntasan nilai kelompok eksperimen dan kontrol. Ketuntasan belajar individu dalam penelitian ini dilihat dari nilai postes. Hasil belajar dikatakan tuntas jika nilai postes lebih dari sama dengan 75. Ketuntasan belajar diuji dengan uji t (Sudjana, 2004: 239) sebagai berikut: t= Keterangan : x = rata-rata hasilbelajar s = simpangan baku n = banyaknya siswa Hipotesis: Ho : µ < 71 Ha : µ ≥ 71 Kriteria yang digunakan adalah: Ha diterima jika t hitung >t(n- 1)(1-α) Selain ketuntasan belajar individu, pada kelas eksperimen dan kontrol juga dihitung
ketuntasan
belajar
klasikal. Menurut Mulyasa
(2007:
99)
41
keberhasilan kelas dapat dilihat dari sekurang-kurangnya 85% dari jumlah siswa yang ada di kelas tersebut telah mencapai ketuntasan individu. Ketuntasan Klasikal =
x 100%
3.6.2.6 Analisis Deskriptif Untuk Data Hasil Belajar Afektif dan Psikomotorik Pada analisis tahap akhir ini, digunakan data hasil belajar afektif. Analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui nilai afektif dan psikomotorik siswa baik kelompok kontrol maupun eksperimen. Rumus yang digunakan untuk menghitung nilai afektif siswa adalah : Nilai =
jumlah skor x 100 skor total
Tabel 3.12 Kriteria Nilai Afektif dan Psikomotorik Siswa Nilai siswa Kriteria x ≥ 80 Sangat Baik 60 ≤ x < 80 Baik 40 ≤ x < 60 Cukup 20 ≤ x < 40 Jelek x < 20 Sangat Jelek Tiap aspek dari hasil belajar afektif dan psikomotorik dianalisis untuk mengetahui rata-rat nilai tiap aspek dalam stau kelas dengan rumus: Rata-rata nilai tiap aspek = Klasifikasi kriteria skor afektif dan psikomotorik dapat dilihat pada tabel 3.14. Tabel 3.13 Kriteria Nilai Rata-rata Afektif dan Psikomotorik Nilai siswa Kriteria 3,40 < x ≤ 4,00 2,80 x ≤ 3,40 2,20 ≤ x ≤ 2,80 1,60 ≤ x ≤ 2,20 1,00 < x ≤ 1,60
Sangat Baik Baik Cukup Jelek Sangat Jelek
42
3.6.2.7 Analisis Data Angket Tanggapan siswa terhadap proses pembelajaran yang telah dilakukan pada kelas eksperimen diukur dengan menggunakan angket. Dimana analisis yang dilakukan ialah dalam bentuk skala Likert, yakni setiap pertanyaan diikuti dengan beberapa respon yang menunjukkan tingkatan (Suharsimi 2010: 194).Respon atau tanggapan terhadap masing-masing pertanyaan dinyatakan dalam 4 kategori, yaitu SS (sangat setuju), S (setuju), TS (tidak setuju), dan STS (sangat tidak setuju). Dimana bobot untuk masing-masing kategori SS = 4; S = 3; TS = 2; STS = 1. Perhitungan keseluruhan dilakukan dengan persentase (%) masing-masing tanggapan.Besarnya presentase tanggapan siswa dihitung dari jumlah skor siswa. % tanggapan = Rata-rata nilai angket tiap aspek = Tabel 3.14 Kriteria Nilai Angket Nilai siswa Kriteria 3,40 < x ≤ 4,00 2,80 x ≤ 3,40 2,20 ≤ x ≤ 2,80 1,60 ≤ x ≤ 2,20 1,00 < x ≤ 1,60
Sangat Baik Baik Cukup Jelek Sangat Jelek
BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
4.1 Hasil Penelitian Untuk mengetahui hasil penelitian, maka dilakukan analisis data yang diperoleh dari data hasil penelitian atau analisis data akhir. Analisis data tersebut akan menghasilkan simpulan apakah hipotesis yang diajukan ditolak atau diterima. 4.1.1
Analisis Data Tahap Akhir Tujuan dari analisis tahap akhir adalah untuk menjawab hipotesis yang telah
dikemukakan. Data yang digunakan untuk analisis tahap ini adalah data nilai post test, baik pada kelompok eksperimen maupun kelompok kontrol. 4.1.2
Analisis Nilai Posttest Analisis nilai posttest dilakukan dengan uji normalitas, uji kesamaan dua
varians, uji ketuntasan hasil belajar, analisis pengaruh antar variabel, penentuan koefisien determinasi, analisis nilai afektif, psikomotorik, dan analisis angket. Adapun hasil analisis posttest yaitu sebagai berikut : 4.1.2.1 Deskripsi Hasil Penelitian Hasil posttest kelas eksperimen dan kelas kontrol terdapat pada Tabel 4.1. Tabel 4.1 Data Nilai Posttest Materi Penyangga dan Hidrolisis RataNilai Nilai Kelas N SD rata Tertinggi Terendah Eksperimen (XI IPA 1) 33 79,68 5,6 93,3 70 Kontrol (XI IPA 2) 32 69,06 7,86 83,3 53,3
43
44
4.1.2.2 Uji Normalitas Hasil uji normalitas data nilai posttest terdapat pada Tabel 4.2.
Kelas Eksperimen Kontrol
Tabel 4.2 Hasil uji Normalitas data Nilai Posttest DK Kriteria hitung tabel 2,62 3 7,81 Berdistribusi Normal 2,05 3 7,81 Berdistribusi Normal
Data yang dianalisis adalah nilai posttest materi pokok larutan penyangga dan hidrolisis.Berdasarkan hasil analisis tersebut diperoleh hasil untuk setiap data<
tabel
hitung
maka dapat disimpulkan bahwa data tersebut berdistribusi
normal, sehingga uji selanjutnya memakai statistika parametrik.
4.1.2.3 Uji Kesamaan Dua Varians Data Post Test Hasil analisis perhitungan uji kesamaan dua varian data post test dapat dilihat pada table 4.3 Tabel 4.3 Hasil Uji Kesamaan Dua Varians Data Post Test Data Fhitung Ftabel Kriteria Post Test 1,077 2,04 Berdistribusi Homogen Pada perhitungan uji kesamaan dua varians data post test antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol diperoleh harga Fhitung = 1,077. Berdasarkan tabel distribusi F untuk taraf signifikansi 2,5 % dengan dk = (32:31) diketahui harga F(0,025)(32:31) = 2,04. Harga Fhitung lebih kecil dari Ftabel maka dapat disimpulkan bahwa Ho diterima. Hal ini berarti bahwa kedua kelompok mempunyai varians yang sama (homogen). 4.1.2.4 Uji Hipotesis Uji hipotesis digunakan untuk membuktikan kebenaran dari hipotesis yang diajukan yaitu untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran cooperative
45
learning dengan strategi LSQ pada pembelajaran kimia. Data posttest dianalisis menggunakan uji terhadap pengaruh pengaruh antar variabel, penentuan koefisien determinasi dan uji ketuntasan hasil belajar. 4.1.2.4.1 Analisis Terhadap Pengaruh Antar Variabel Untuk menentukan besarnya pengaruh penerapan metode eksperimen berbasis lingkungan terhadap hasil belajar siswa materi pokok larutan penyangga dan hidrolisis digunakan rumus koefisien korelasi biserial. Berdasarkan data diperoleh besarnya Y1 = 79,68; Y2 = 69,06; Sy = 8,68; p = 0,46; q = 0,54 dan u = 0.3973, menghasilkan koefisien korelasi biserial hasil belajar siswa (rb) sebesar 0,766 selanjutnya dimasukkan kedalam rumus thitung dan didapat thitung sebesar 6,52 dan ttabel 2, 04. thitung> t tabel menunjukkan bahwa model pembelajaran cooperativedengan strategi LSQ berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. 4.1.2.4.2
Penentuan Koefisien Determinasi
Berdasarkan hasil perhitungan diperoleh besarnya koefisien korelasi biserial hasil belajar (rb) sebesar 0,766, sehingga besarnya koefisien determinasi (KD) adalah 58,66%. Jadi, besarnya kontribusi penerapan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar siswa materi pokok larutan penyangga dan hidrolisis adalah sebesar 58,66%. 4.1.2.4.3
Uji Ketuntasan Hasil Belajar Uji ketuntasan hasil belajar bertujuan untuk mengetahui apakah hasil
belajar kimia kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dapat mencapai
46
ketuntasan belajar atau tidak. Untuk mengetahui ketuntasan belajar individu dapat dilihat dari data hasil belajar siswa. Siswa dikatakan belajar jika hasil belajarnya mandapat nilai 71 atau lebih. Hasil uji ketuntasan dimuat pada tabel 4.4. Tabel 4.4 Hasil Uji Ketuntasan Belajar kelas Eksperimen dan kontrol Kelas thitung T(0,95)(n-1) Kriteria Eksperimen 8,903 2,037 Tuntas kontrol 1,397 2,040 Tidak Tuntas Hasil perhitungan uji ketuntasan belajar untuk kelas eksperimen diperoleh thitung> -t(0,95)(n-1), dapat disimpulkan bahwa rata-rata hasil belajar kelas eksperimen lebih dari 71 atau dapat dinyatakan telah mencapai ketuntasan belajar. Sedangkan untuk kelas kontrol thitung< -t(0,95)(n-1), dapat disimpulkan bahwa ratarata hasil belajar kelas kontrol kurang dari 71 atau tidak dapat mencapai ketuntasan hasil belajar. 4.1.2.4.4
Analisis Deskriptif Data Hasil Belajar Afektif
Penilaian dilakukan dengan penilaian afektif selama kegiatan belajar mengajar di kelas. Tiap aspek dianalisis secara deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui aspek mana yang dimiliki siswa dan aspek mana yang perlu dibina dan dikembangkan lagi. Rata-rata nilai afektif kelas eksperimen dan kontrol dapat dilihat pada Tabel 4.5. Tabel 4. 5 Rata-rata Nilai Afektif pada Kelas Eksperimen dan kontrol No
Aspek
1 2 3 4 5 6
Kehadiran siswa di kelas Keseriusan mengerjakan tugas Keseriusan siswa bertanya Keseriusan menghargai pendapat Keseriusan mengikuti proses belajar Keberanian mengerjakan tugas di depan
Kelas eksperimen Nilai Kriteria rerata 5,0 Sangat Tinggi 4,9 Sangat tinggi 4,3 Sangat tinggi 4,7 Sangat tinggi 4,3 Sangat Tinggi 4,3 Sangat tinggi
Kelas kontrol Nilai Kriteria rerata 5 Sangat Tinggi 3,7 Tinggi 3,8 Tinggi 3,9 Sedang 4,0 Tinggi 3,4 Tinggi
47
Berdasarkan hasil analisis tersebut dapat dikatakan rata-rata nilai aspek afektif kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. 4.1.2.4.5
Analisis Deskriptif Data Hasil Belajar Psikomotorik
Ranah psikomotorik yang digunakan untuk menilai siswa ada 8 aspek. Tiap aspek dianalisis secara deskriptif bertujuan untuk mengetahui aspek mana yang dimiliki siswa untuk dibina dan dikembangkan. Rata-rata nilai psikomotorik kelas kesperimen dan kontrol dapat dilihat pada tabel 4.6 Tabel 4. 6 Rata-rata Nilai Psikomotorik Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol
No
Aspek
1
Persiapan praktikum
2
Dinamika kelompok
3
Kelengkapan persiapan alat dan bahan Ketrampilan dalam menggunakan alat praktikum Penguasaan prosedur kerja hasil praktikum Kebersihan
4
5 6 7
Kelas Eksperimen Nilai rataKriteria rata Sangat 4,0 Tinggi Sangat 3,5 Tinggi 4
Sangat Tinggi
3,6
Sangat Tinggi
3,0
Tinggi
3,3
Tinggi Sangat Tinggi
3,6
Kelas Kontrol Nilai rata- Kriteria rata 3,9 Sangat tinggi 2,8 Tinggi 3,9
Sangat Tinggi
2,8
Tinggi
2,8
Tinggi
3,2 2,5
Tinggi Cukup
Dari hasil analisis tersebut dapat dikatakan rata-rata nilai aspek psikomotorik praktikum larutan penyangga dan hidrolisis kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol.
48
4.1.2.4.6
Analisis Angket Tanggapan Siswa Terhadap Pembelajaran Data
tanggapan
siswa
diperoleh
dengan
menggunakan
angket.
Penyebaran angket dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketertarikan siswa terhadap proses pembelajaran. Berdasarkan hasil perhitungan dapat disimpulkan siswa menyukai pembelajaran dengan model pembelajaral cooperative learning dengan strategi LSQ karena lebih menyenangkan, menarik, dan dapat membuat siswa lebih mudah memahami materi, hal ini dapat dilihat dari rasa ingin tahu siswa yang meningkat dalam pembelajaran dan mereka lebih termotivasi untuk giat belajar. Hasil penyebaran angket dapat dilihat pada gambar 4.1.
Gambar 4.1. Hasil Analisis Tanggapan Siswa terhadap model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ
4.2 Pembahasan Penelitian ini dilaksanakan di SMA N 1 Bergas kelas XI IPA semester genap tahun ajaran 2013/2014 dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh
49
penggunaan model pembelajaran cooperative dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari – Maret 2014 di SMA N 1 Bergas. Alokasi Waktu pembelajaran pada kedua kelas relatif sama yakni 16 jam pelajaran dalam 7 kali pertemuan untuk pembelajaran di kelas termasuk praktikum, dan 1 kali pertemuan untuk posttest. 4.2.1 Kondisi Awal Sampel Penelitian Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas XI IPA SMA N 8 Semarang tahun ajaran 2013/2014 yang terdiri atas 3 kelas dengan jumlah 97 siswa. Hasil analisis data awal menunjukkan populasi berdistribusi normal sehingga memenuhi syarat dalam menentukan uji statistik yaitu menggunakan uji statistik parametrik (Sudjana, 2005: 270). Kedua kelas kemudian diberi materi yang sama yaitu materi larutan penyangga dan hidrolisis dengan perlakuan yang berbeda. Pembelajaran di kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran cooperative dengan strategi LSQ dan kelas kontrol menggunakan model pembelajaran ceramah. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling, dimana syarat teknik tersebut adalah populasi memiliki homogenitas sama dan rata-rata sama. Sebelum pengambilan sampel dilakukan, data nilai ujian akhir semester gasal kelas XI IPA tahu 2013/2014 diuji normalitasnya. Tujuan dari pengujian ini unuk mengetahui kenormalan data yang digunakan pada analisis tahap awal.Karena data diketahui normal maka langkah selanjutnya menggunakan statistik parametrik.
50
Selanjutnya, pengambilan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling. Populasi diuji homogenitasnya dan kesamaan rata-ratanya yaitu menghasilkan homogenitas yang sama dan rata-ratanya samma. Setelah pengujian data tahap awal dilakukan maka ditetapkan kelas XI IPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 2 sebagai kelas kontrol. 4.2.2 Proses Pembelajaran 4.2.2.1 Proses Pembelajaran pada Kelas Eksperimen Model pembelajaran yang diterapkan dalam kelas eksperimen adalah model pembelajaran Cooperative dengan strategi Learning Start With A Question (LSQ) .LSQ merupakan pembelajaran berawal dari bertanya. Dalam kelas eksperimen, siswa belajar dalam kelompok (tim belajar) yang bertujuan agar siswa dapat aktif dalam pembelajaran dengan berdiskusi. Siswa dibagi-bagi menjadi beberapa kelompok kecil pada kelas eksperimen. Hal ini karena diskusi yang terdiri atas kelompok kecil melibatkan partisipasi siswa yang besar daripada diskusi yang terdiri atas kelompok yang besar (Bliss & Lawrence, 2009: 35). Melalui
pembelajaran
ini
siswa dapat
aktif dalam pembelajaran dan
berkomunikasi melalui kerja kelompok. Berlandaskan model pembelajaran yang dipakai yaitu model pembelajarn cooperative dengan strategi LSQ siswa pada saat pembelajaran dibentuk beberapa kelompok, siswa diberi tugas membaca materi yang akan dipelajari saat itu, siswa diberi kesempatan oleh guru untuk menuliskan pertanyaan tentang materi yang kurang dipahami oleh siswa, pertanyaan yang telah ditulis dikumpulkan kepada guru, guru menjelaskan materi yang kurang dipahami oleh siswa, guru
51
mengembalikan pertanyaan siswa secara acak untuk kemudian dijawab oleh siswa lain, dan yang terakhir guru mempersilahkan siswa untuk menjawab pertanyaan dari temannya. Adanya keaktifan siswa dalam pembelajaran akan meningkatkan hasil belajar siswa. Mmodel LSQ ini akan meningkatkan kesiapan siswa dalam proses pembelajaran karena siswa dituntut untuk aktif bertanya, terdorong untuk berfikir dan bekerja atas inisiatif sendiri serta dapat memanfaatkan berbagai jenis sumber belajar, sehingga dengan kesiapan tersebut maka siswa secara aktif membangun sendiri konsep maupun pengetahuannya serta dapat memperkaya dan memperdalam materi yang dipelajarinya serta retensinya (tahan lama dalam ingatan) akan menjadi lebih baik. Thorndike dalam anni (2004 :21) mengemukakan bahwa agar proses belajar mencapai hasil yang maksimal, maka diperlukan adanya kesiapan individu dalam belajar. Faktor kesiapan baik fisik maupun psikologis merupakan kegiatan awal dalam kegiatan belajar. Adanya kesiapan siswa akan merasa senang dalam proses pembelajaran dan juga mengakibatkan hasil belajar siswa menjadi maksimal. Peneliti
melakukan
penilain
psikomotorik
ketika
praktikum
berlangsung.Ada tujuh aspek yang dinilai, yaitu persiapan praktikum, dinamika kelompok, kelengkapan alat dan bahan, keterampilan menngunakn alat, penguasaan prosedur kerja, memaparkan hasil dan laporan praktikum dan kemampuan siswa dalam membersihkan dan merapikan kembali alat dan bahan praktikum.
52
Setelah proses pembelajaran selesai, pada pertemuan terakhir siswa diberi posttest untuk mengetahui hasil belajar siswa setelah diberi perlakuan. Hasil analisis nilai posttests menunjukkan bahwa pada kelas eksperimen, jumlah siswa menjawab benar pada setiap butir soal lebih banyak daripada kelas kontrol.Hal ini disebabkan siswa pada kelas eksperimen sering bertanya, sehingga siswa lebih aktif, lebih siap dan lebih memahami konsep materi yang dipelajari. 4.2.2.2 Proses Pembelajaran pada Kelas Kontrol Sedangkan pembelajaran yang diterapkan dalam kelas kontrol adalah ceramah.Pada awal pembelajaran guru menjelaskan materi larutan penyangga dan hidrolisis terlebih dahulu.Setelah materi disampaikan, guru memberikan contoh latihan soal kepada siswa.Setiap materi yang telah dijelaskan oleh guru, siswa berlatih menyelesaikan soal yang diberikan oleh guru. Secara umum kegiatan pembelajaran yang dilakukan di kelas kontrol kurang mengaktifkan siswa sehingga siswa cenderung pasif dalam pembelajaran, sehingga
siswa
kurang
memahami
konsep
yang
dijelaskan
oleh
guru.Pembelajaran yang diterapkan kurang mengarah ke konsep konstruktivisme. Karena menurut Sardiman (2009:47) kegiatan pembelajaran tidak hanya sekedar menyampaikan pengetahuan/ informasi kepada peserta didik tetapi menanamkan pengetahuan dengan harapan terjadi proses pemahaman. Siswa juga perluh mengonstruk pengetahuan yang didapatkan untuk mengoptimalisasikan peran siswa dalam pembelajaran sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai secara optimal.
53
Kegiatan praktikum juga dilakukan dalam kegiatan pembelajaran pada kelas kontrol.Praktikum yang dilakukan bertujuan untuk menguatkan teori yang telah dipelajari tentang materi penyangga dan hidrolisis.Perbedaan dengan kelas eksperimen, kegiatan praktikum pada kelas kontrol siswa cenderung pasif pada saat praktikum karena siswa tidak terbiasa bertanya. Postest pada kelas kontrol juga dilaksanakan setelah proses pembelajaran selesai untuk memperoleh hasil belajar siswa. Hasil belajar kelas kontrol masih dibawah KKM, ini dikarenakan siswanya tidak aktif dalam pembelajaran. 4.2.3 Kondisi Akhir Sampel Penelitian Hasil penelitian penerapan model pembelajaran cooperative dengan strategi LSQ meliputi hasil belajar dalam ranah kognitif, afektif dan psikomotorik. Dalam penerapan model pembelajaran cooperative dengan strategi LSQ guru sebelum memulai pembelajaran meminta kepada siswa untuk bertanya mengenai materi yang akan dipelajari. Setelah siswa mengajukan pertanyaan guru mempersilahkan siswa untuk menjawab pertanyaan dari temannya, selanjutnya guru menanggapi pertanyaan dan jawaban dari siswa. Setiap selesai membahas sub pokok bahasan, guru mengajak siswa untuk mengerjakan soal dengan membentuk kelompok kecil, setiap kelompok terdiri dari 4–5 orang. Masingmasing kelompok berdiskusi untuk mengerjakan lembar diskusi yang telah disiapkan oleh guru, kemudian pertanyaan dijawab bersama-sama dan siswa secara bergiliran maju mengerjakan didepan kelas, sehingga apabila siswa mengalami kesulitan dapat langsung bertanya pada guru dan guru dapat melihat serta mengamati sejauh mana siswa dapat menyerap pelajaran yang telah
54
disampaikan. Dengan mengetahui kesulitan yang siswa hadapi, guru segera menjelaskan kembali serta memberikan solusi terhadap masalah mereka. Berdasarkan hasil belajar pada ranah psikomotorik kelas eksperimen dapat diketahui bahwa 32 dari 33 siswa mendapat nilai psikomotorik dengan kategori sangat baik dan 1 siswa mendapat nilai dengan kategori baik.Sedangkan pada kelas kontrol 2 dari 32 siswa mendapat nila psikomotorik dengan kategori sangat baik dan 31 siswa mendapat nilai dengan kategori baik.Terdapat perbedaan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol.Penilaian psikomotorik yang digunakan pada penelitian ini ada delapan aspek.Tiap aspek dianalisis secara deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui aspek mana yang dimiliki siswa untuk dibina dan dikembangkan. Hasil nilai rata-rata aspek psikomotorik siswa disajikan pada Tabel 4.6. Secara keseluruhan bahwa hasil belajar aspek psikomotorik kelompok eksperimen lebih baik dibandingkan kelas kontrol. Hal ini terlihat pada aspek dinamika kelompok (aspek 2), aspek kemampuan siswa dalam ketrampilan menggunakan alat praktikum (aspek 4) dan Aspek kebersihan(aspek 7). Disebabkan kelompok eksperimen sudah terbiasa belajar berkelompok sehingga tidak menghambat komunikasi siswa pada saat melakukan praktikum sehingga mendapatkan hasil yang lebih baik dibandingkan kelas kontrol.Cooperative learning dapat mempengaruhi hasil belajar siswa (Ajaja & Eravwoke, 2010: 18). Penilaian afektif pada penelitian ini ada enam aspek. Penilaian afektif dilakukan untuk mengetahui perbedaan aktifitas siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol pada saat proses belajar mengajar berlangsung. Tiap aspek dianalisis
55
sacara diskriptif yang bertujuan untuk mengetahui aspek mana yang dimiliki siswa untuk dibina dan dikembangkan.Berdasarkan hasil belajar pada ranah afektif dapat diketahui bahwa seluruh siswa kelas eksperimen mendapat nilai afektif dengan kategori sangat baik sedangkan untuk kelas kontrol 17 dari 32 siswa mendapat sangat baik, 14 siswa mendapat nilai dengan kategori baik dan 1 siswa mendapatkan kategori cukup. Nilai rata-rata afektif kelas eksperimen dan kelas kontrol dapat dilihat pada Tabel 4.5. Berdasarkan Tabel 4.5 dapat dikatakan rata-rata nilai aspek afektif kelas eksperimen lebih baik dari pada kelas kontrol.Pada setiap aspek yang dinilai kelas eksperimen memiliki kriteria sangat tinggi sedangkan pada kelas kontrol hanya satu aspek yang mencapai kriteria sangat tinggi.Perbedaan ini disebabkan adanya kegiatan diskusi yang lebih sering dibandingkan kelas kontrol, selain itu pemberian tugas kepada siswa untuk bertanya terlebih dahulu sebelum memulai pembelajaran,
sehingga
siswa
lebih
aktif
dan
lebih
siap
pada
saat
pembelajaran.Kegiatan diskusi ini merupakan penerapan dari model pembelajaran cooperative.Pembelajaran cooperative berpengaruh terhadap hasil belajar siswa (Ahriani, 2013: 8). Belajar sesuatu yang baru akan lebih efektif jika siswa itu aktif dan terus bertanya daripada hanya menerima apa yang disampaikan oleh pengajar. Dengan model LSQ ini kesiapan siswa dalam proses pembelajaran menjadi meningkat karena dengan model LSQ siswa dituntut untuk aktif bertanya, terdorong untuk berfikir, belajar secara berkelompok dan bekerja atas inisiatif sendiri serta dapat memanfaatkan berbagai jenis sumber belajar sehingga dengan kesiapan tersebut
56
maka siswa secara aktif membangun sendiri konsep maupun pengetahuannya serta dapat memperkaya dan memperdalam materi yang dipelajarinya serta retensinya (tahan lama dalam ingatan) akan menjadi lebih baik. Salah satu strategi active learning dapat mempengaruhi keaktifan siswa dalam proses pembelajaran sehingga dapat memaksimalkan hasil belajar siswa (Rosida & Suprihatin,2011: 90). Pembelajaran cooperative berpengaruh terhadap hasil belajar siswa (Ahriani, 2013: 8). Rata-rata penilaian psikomotorik dan afektif pada kelas kontrol dan eksperimen dapat dilihat pada Gambar 4.2.
Gambar 4.2 Skor Rata-rata Aspek Afektif dan Psikomotorik Pada Gambar 2 dapat dilihat perbedaan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Pada aspek afektif kelas eksperimen memiliki rata-rata lebih baik dibandingkan kelas kontrol yaitu 4,58 sedangkan kelas kontrol 3,9. Ini dikarenakan kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran cooperative dengan strategi LSQ sehingga siswa bisa menjadi aktif. Pencapaian
tujuan
domain afektif akan menjadikan seseorang menjadi berakhlak mulia, dan pencapaian tujuan psikomotorik akan menjadikan seseorang menjadi terampil
57
(Qomari, 2008: 100). Begitu juga untuk aspek psikomotorik kelas eksperimen lebih baik dibandingkan kelas kontrol, dengan rata-rata pada kelas eksperimen 3,6dan kelas kontrol 3,1 ini disebabkan kelas eksperimen sudah terbiasa berdiskusi dan sudah siap dalam praktikum dibandingkan kelas kontrol. Dengan strategi LSQ siswa dituntut untuk aktif bertanya, sehingga terdorong untuk berfikir dan bekerja atas inisiatif sendiri, serta dapat memanfaatkan berbagai jenis sumber belajar.
Sehingga dengan kesiapan tersebut maka siswa secara aktif
membangun sendiri konsep maupun pengetahuannya serta dapat memperkaya dan memperdalam materi yang dipelajarinya serta retensinya (tahan lama dalam ingatan) akan menjadi lebih baik (Yuliawati, 2009: 406). Penilaian siswa tidak terbatas pada aspek psikomotorik dan afektif saja tetapi aspek kognitif juga dinilai dalam penelitian ini. Nilai rata-rata posttest kelas eksperimen 79,68 dan nilai rata-rata posttest kelas kontrol 69,06. Dari hasil perhitungan ketuntasan hasil belajar, nilai ketuntasan untuk kelas eksperimen juga lebih baik yaitu 31 dari 33 siswa mencapai batas nilai tuntas, sedangkan untuk kelas control diketahui 13 dari 32 siswa mencapai batas nilai tuntas. Batas nilai tuntas yang digunakan sesuai dengan batas nilai tuntas yang ditentukan berdasarkan kebijakan yang digunakan di SMA Negeri 1 Bergas yaitu dengan batas nilai tuntas 71.Kelas eksperimen memiliki nilai rata-rata hasil belajar yang lebih baik daripada kelas kontrol.Hasil analisis posttest menunjukkan bahwa thitung adalah 8,093.Sedangkan pada taraf signifikansi 5% dengan derajad kebebasan 64, diperoleh ttabel sebesar 2,034. Karena t
hitung
tidak kurang dari t
(0,95)(64)
maka
58
disimpulkan bahwa hasil belajar kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Untuk membuktikan kebenaran hipotesis maka perlu dilakukan uji pengaruh antar variabel. Hasil perhitungan koefisien korelasi biserial hasil belajar siswa (rb) sebesar 0,766 yang artinya bahwa hubungan antara penerapan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar siswa tergolong kuat. Nilai rb kemudian dimasukkan dimasukkan kedalam rumus thitung dan didapat thitung sebesar 6,52 dan ttabel 2, 04. thitung> t tabel menunjukkan bahwa model pembelajaran cooperativedengan strategi LSQ berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Perhitungan menghasilkan koefisien determinasi sebesar 58,66%, artinya metode pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ memberikan kontribusi terhadap hasil belajar kimia materi larutan penyangga dan hidrolisis sebesar 58,66% sedangkan 41,34% merupakan faktorfaktor lain yang mempengaruhi hasil belajar. Faktor-faktor tersebut seperti tingkat kesulitan materi, media pembelajaran, serta sarana dan prasarana. Tanda positif pada harga rb menunjukkan bahwa antara penerapan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ terhadap hasil belajar siswa materi pokok larutan penyangga dan hidrolisis terdapat hubungan yang searah atau terjadi korelasi positif. Hal ini berarti bahwa pembelajaran yang menerapkan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ membuat siswa memiliki hasil belajar yang lebih baik sehingga model pembelajaran cooperative penting digunakan dalam kegiatan pembelajaran agar antar siswa dapat bertukar
59
pendapat sehingga dapat menambah pengetahuan siswa dan mendapatkan hasil belajar yang maksimal (Goswami et al., 2012: 85). Jadi, berdasarkan hasil belajar baik kognitif, afektif maupun psikomorik dapat dikatakan bahwa kelompok eksperimen lebih baik dibandingkan kelompok kontrol dikarenakan sebagian besar siswa menyukai metode ini dan lebih termotivasi untuk mempelajari kimia. Hasil yang lebih baik ini disebabkan dalam pembelajarannya siswa dituntut untuk bertanya, bekerja sama dengan siswa lain dalam belajar dan menyelesaikan soal, sehingga siswa menjadi aktif, terlatih dan siap menerima pelajaran dikelas. Hasil ini sesuai dengan pendapat Akinoglu & Tandogan (2007: 71) yang menyatakan bahwa penggunaan model pembelajaran aktif dapat mempengaruhi hasil belajar siswa. Selain mengetahui hasil belajar siswa, dalam penelitian ini pendapat siswa juga diukur dan dianalisis menggunakan angket. Angket digunakan untuk mengetahui tanggapan siswa terhadap penerapan model cooperative dengan strategi LSQ.Tanggapan siswa diukur dengan 10 aspek. Hasil angket tanggapan siswa terhadap pembelajaran menggunakan model cooperative dengan strategi LSQ menunjukkan 14% siswa menjawab sangat setuju, 75% siswa menjawab setuju, 11% siswa menjawab tidak setuju dan 0% siswa menjawa sangat tidak setuju. Hampir semua siswa merespon “sangat setuju” dan “setuju” terhadap model pembelajaran yang diterapkan yaitu model pembelajaran cooperative dengan strategi LSQ. Hal ini bererti secara klasikal siswa memberi tanggapan positif bahwa penerapan model pembelajaral cooperative learning dengan strategi LSQ dapat (1) memudahan memahami materi, (2) meningkatkan percaya diri
60
untuk bertanya, (3) senang dalam mengikuti pembelajaran, (4) memotivasi untuk mempelajari kimia, (5) menyadarkan siswa untuk aktif membaca, (6) lebih suka mempelajari kimia, (7) sesuai jika diterapkan dalam pembelajaran kimia, (8) melatih untuk aktif dalam pembelajaran, (9) pembelajarannya sangat menarik, dan (10) memudahkan dalam mempelajari dan mengingat kembali. Hasil tanggapan ini sesuai dengan penelitian yang pernah dilakukan oleh Otrina (2012) yang menyatakan bahwa penerapan model pembelajaran cooperative denganstrategi learning start with a question ini meningkatkan minat siswa dalam belajar kimia. Berdasarkan pengamatan peneliti, pada awal pembelajaran penerapan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ mengalami hambatan karena masih banyak siswa yang malu untuk bertanya dan masih kurang aktifnya siswa dalam membaca materi pelajaran yang akan dipelajari. Selain itu model pembelajaran cooperative learning berstrategi LSQ juga mempunyai
kelemahan
ketika
proses
pembelajaran
berlangsung
yaitu
memberikan kebebasan pada siswa dalam belajar, tetapi tidak menjamin bahwa semua siswa belajar dengan tekun, penuh aktivitas dan terarah. Siswa yang aktif bertanya adalah siswa yang memiliki rasa percaya diri yang tinggi, mereka tidak malu untuk bertanya mengenai konsep materi yang dianggap sulit, tetapi untuk siswa yang memilik kepercayaan diri yang rendah sulit untuk bertanya mengenai konsep materi yang dirasa kurang dipahami. Dalam belajar secara kelompok siswa yang aktif bertanya dan mengutarakan pendapat juga sebagian adalah siswa yang pandai, akibatnya siswa yang pandai dengan antusias tinggi dapat mengembangkan potensinya secara optimal, namun siswa
61
dengan antusias rendah kurang mengalami perkembangan, karena tidak semua konsep yang dikontruksi setiap siswa semuanya sama. Untuk mengatasi kesulitan itu maka, peran guru sebagai motivator diperlukan untuk memberikan semangat terhadap siswa yang kurang aktif dalam proses pembelajaran dengan cara memotivasi siswa bahwa semua orang bisa pandai asalkan mempunyai kemauan yang tinggi untuk lebih maju dan rajin belajar. Tetapi setelah siswa bisa beradaptasi dengan penerapan model cooperative learning dengan strategi LSQ dan peneliti memotivasi siswa untuk aktif membaca dan bertanya maka penerapan model Cooperative Learning dengan strategi LSQ dapat berjalan dengan lancar, siswa juga menjadi lebih aktif untuk bertanya mengenai kesulitan yang mereka hadapi dan siswapun berani mengerjakan soal dipapan tulis. Adanya latihan menjadikan siswa memiliki keterampilan dan ketangkasan dalam mengerjakan soal.Adanya keterampilan dalam mengerjakan soal yang dimiliki oleh siswa menyebabakan siswa terbiasa dalam mengerjakan soal, sehingga dalam mengerjakan soal siswa tidak memerlukan banyak waktu. Melalui model cooperative learning dengan strategi LSQ dituntut belajar aktif yaitu aktif dalam bertanya akan memberikan banyak manfaat yaitu siswa menjadi berfikir, menghilangkan perasaan malu dan takut, serta merupakan salah satu cara untu mengkaji ulang pelajaran. Bertanya sangat penting dalam kegiatan pembelajaran, karena jika ada materi yang kurang dipahami atau terdapat kekeliruan, maka bisa dibenarkan secara bersama-sama.
BAB 5 PENUTUP 5.1 Simpulan Simpulan berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan skripsi ini adalah sebagai berikut. 1. Penerapan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ mempengaruhi hasil belajar kimia siswa SMA N 1 Bergas kelas XI IPA semester 2 materi pokok larutan penyangga dan hidrolisis. 2. Penerapan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ memberikan kontribusi terhadap hasil belajar kimia siswa SMA N 1 Bergas kelas XI IPA semester 2 materi pokok larutan penyangga dan hidrolisis sebesar 58,66%
5.2 Saran Saran yang dapat diberikan terkait dengan penelitian ini adalah : 1. Guru kimia dapat menerapkan model pembelajaran cooperative learning dengan strategi LSQ dalam pembelajaran sebagai variasi metode mengajar. 2. Pembiasaan pada siswa untuk bertanya, berpendapat, dan menjawab pertanyaan perlu dilakukan agar siswa terbiasa aktif. .
62
63
DAFTAR PUSTAKA Ahriani, F. 2013. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Dan Gaya Belajar Terhadap Hasil Belajar Kimia Peserta Didik Kelas X SMK Negeri 2 Bantaeng.Jurnal Chemica. 14(1): 1-9 Ajaja, P., & Eravwoke, U. 2010. Effects Of Cooperative Learning Strategy On Junior Secondary School Students Achievement In Integrated Science. Electronic Journal Of Science Education.14(1): 1-18 Akinoglu, O., & Tandogan,O. 2007. The Effect of Problem Based Active Learning in Science Education on Students’ Academic achievement, attitude and Concept Learning. Eurasia Jounal of Mathematics, sciece and Technology Education. 3(1): 71-81 Anni, Catharina Tri. 2006. Psikologi Belajar. Semarang: Unnes Press. Bliss, C.A.,& Lawrence, B. 2009. Is The Whole Greater Than Sum Of Its Parts? A Comparison Of Small Group And Whole Class Discussion Board Activity In Online Courses. Journal of Asynchronous Learning Networks.13(4):25-40 Cornu, L. R., & Peters, J. 2005.Towards Constructivist Classrooms: The Role Of The Reflective Teacher.Journal of Educational Enquiry. 6(1): 50-64 Dimyati, Mudjiono. 1994. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta. Dani, Alber. 2011. Pengaruh Penerapan Pembelajaran Aktif Tipe Belajar Berawal Dari Pertanyaan Dikolaborasikan Dengan Permainan Belajar Sucker Ball Terhadap Pemahaman Konsep Matematis Siswa Kelas VII Smpn 4 Bayang Kabupaten Pesisir Selatan. Skripsi. IKIP PGRI Sumatera Barat Goswami, J., Meling, V., &Kupczynski, L. 2012.Cooperative Learning In Distance Learning: A Mixed Methods Study.International Journal of Instruction.5(2):81-90 Hasan, R., Risdawati, R., & Nerita, S. 2011. Pengaruh Penerapan Strategi Pembelajaran Aktif Tipe Learning Starts With A Question Terhadap Aktivitas Dan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas X Sman 2 Pancung Soal Kabupaten Pesisir Selatan Tahun Pelajaran 2011/2012.Skripsi. IKIP PGRI Sumatera Barat Isjoni. 2008. Model-model Pembelajaran Mutakhir Perpanduan Indonesia
64
Malaysia. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Otrina, S. 2012. Penerapan strategi pembelajaran aktif tipe learning starts with a question(LSQ) terhadap pemahamanKonsep matematis siswa SMP Negeri 2 Pasaman. Skripsi. Sumatera Barat: STKIP PGRI Sumatera Barat Pope, K. 2007. Conversations About Effective Teaching.Journal Of Educational Enquiry.7(2): 51-65 Purba, Michael. 2006. Kimia Untuk SMA Kelas XI Semester 2. Jakarta: Erlangga. Purnawati, Ani. 2005. Pengaruh Pendekatan Pembentukan Soal (Problem Possing) Terhadap Prestasi Belajar dan Sikap Siswa Kelas II SMAN IX Malang pada Pokok Bahasan Stoikiometri. Skripsi Universitas Negeri Malang Qomari, R. 2008. Pengembangan instrumen evaluasi domain afektif. Jurnal Pemikiran Alternatif Pendidikan.13 (1): 87-109 Riswani, E., & Widayati, A. 2012.Model active learning dengan teknik learning starts with a question dalam peningkatan keaktifan peserta didik pada pembelajaran akuntansi kelas XI ilmu sosial 1 SMA Negeri 7 Yogyakarta. Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia.10(2): 1-21 Rosida, P., & Suprihatin, T. 2011. Pengaruh Pembelajaran Aktif Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Fisika Pada Siswa Kelas 2 SMU.Proyeksi. 6 (2): 89-102 Saptorini. 2011. Strategi Belajar Mengajar Kimia. Semarang: Jurusan Kimia FMIPA Universitas Negeri Semarang. Silberman, Melvin L. 2011. Active Learning 101 Cara Belajar Siswa Aktif. Bandung: Penerbit Nusamedia. Soeprodjo. 2002. Pengantar Statistika Untuk Penelitian. Semarang: Jurusan Kimia FMIPA Universitas Negeri Semarang. Sudarmo, Unggul. 2006. Kimia Untuk SMA Kelas XI. Surakarta: Phibeta. Sudjana. 2005.Metode Statistika. Bandung: Tarsito. Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta. Suharsimi, Arikunto. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Jakarta: Rineka Cipta.
Praktik.
65
. 2007. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara Trianto. 2007. Model-Model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Kontruktivistik. Jakarta : Prestasi Pustaka. Winkel. 1986. Psikologi Pendidikan dan Evaluasi Belajar.Jakarta: Gramedia Yuliawati, R., Rahayu, S. M., & Susatyo, E. B. 2009.Penggunaan Model Learning Start With A Question Dan Self Regulated Learning Pada Pembelajaran Kimia. Jurnal Inovasi Pendidikan Kimia. 3(1): 406-4012 Zaini, Hisyam ; Munthe, Bermawi; Aryani, Sekar. 2008. Strategi Pembelajaran Aktif. Yogyakarta: CTSD (Center for Teaching Staf Development) UIN Sunan Kalijaga
66
LAMPIRAN
67
Lampiran 1 DAFTAR NAMA SISWA KELAS XI IPA SMA N 1 BERGAS TAHUN AJARAN 2013/2014 Kelas
No
XI IPA 1
1
Ade Aissiyah Airine
XI IPA 2 Abdi Pradana
XI IPA 3 Aditya Rizky Suryoko
2
Alifina Ikhsan Sidiq
Abdul Rakhman Harist
Ahmad Sholihul Hidayat A
3
Anita Mayasari
Afni Rizania Rahma G.
Amalia Nanda Pertiwi
4
Aulia Okvitasari
Agung Prasetya
Anenda Kusumaning Tyas
5
Bias Dwi Cahya
Andini Rizka Dwi U
Anugrah Fatma Utami
6
Candra Pangestu
Ardyta Agustyaningrum
Bobi Arisandi
7
Choiriyah
Astuti Eka Pratiwi
Devita Arminanti
8
Desi Anjarwati
Azmedia Ngestuti J.
Dia Dikita
9
Dicky Putra Novem
Daniar Anisa Nur F.
Dian Eva Fatmawati
10
Fatrurohim
Dimas Achmad Nur S.
Eva Fitriana
11
Galuh Waneng K. J. L.
Dina Khairunnisa A.
Fenti Ardiyana
12
Hannise Widyawati
Dodi Ervina Yoga A.
Fika Sinta Febriliana
13
Heny Rahmawati
Erliananda Miftania R.
Fina Fauziyah
14
Imam Wahyudi
Febi Vivaldi
Himatul Aliyah
15
Iqlima Barroroh M
Febriana Rahmasari
Ida Ayu Kusumaningrum
16
Khafid Tri Prasetya
Garnies Nova Swandani
Iris Iswanda
17
Leli Nur Aini
Hamastuti Prasetianingtyas
Irviana Dea Eka Putri
18
Maharani
Haqqi Nisa
Mazarina Qhistina
19
Naila Salsabila
Ignatius Wahyu Indriyanto
Muhamad Rahardi Irvan
20
Ngesti Bayu Erlangga
Ika Kartika Wati
Nanda Yunita Kurniawati
21
Novita Anggraeyani
Neni Dewi Karina
Nata Kartika Chandra N.D
22
Novita Desy Ariyanti
Netty Putri Oktalia
Nor Muhammad Husein
23
Nuin Anwar
Nur Wulan Apriyani
Restu Adjie Bhaskara
24
Nur Aqifatul Dita M. N
Okta Erisa
Retno Farizul Khasanah
25
Putri Cahayaningrum
Puji Sariyanti
Reynaldi Adhipramana
26
Rika Apri Antasari
Resi Novianti
Siti Bariyati
68
27
Rio Bagas Punkyawan
Riski Adhi Nugroho
Siti Dwi Nuryanti
28
Risma Dimar Ristanti
Septy Dea Devina
Tias Ardhiani
29
Rizki Nur Cahyani
Siti Nur A'ini
Wias Sulthana Hanifah
30
Siyami Intansari
Siti Yuliani
Yunia Erwinda
31
Tri Mulyani
Tia Ayu Anggasari
Zahrotul Muna Ichsan
32
Vita Multi Yuliyanti
Tirta Sahara
Zuliyati
Lampiran 2 DATA NILAI SEMESTER KELAS XI IPA No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32
XI A1 60 70 58 58 58 53 75 70 68 53 65 60 65 70 63 68 80 53 53 85 65 58 65 80 80 60 53 58 75 68 58 73
Kelas XI A2 55 58 69 61 56 53 88 54 75 70 71 64 75 72 69 52 77 67 64 69 72 72 60 67 58 61 84 76 84 38 69 69
XI A3 55 50 48 76 58 53 53 60 80 58 68 73 53 60 60 70 68 65 73 73 75 55 70 88 85 78 78 65 58 75 68 79
69
33
68
70
Lampiran 3 UJI NORMALITAS DATA NILAI SEMESTER TAHUN 2013/2014 KELAS XI IPA 1 Hipotesis Ho : Distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal Ha : Distribusi data berbeda dengan distribusi normal Pengujian Hipotesis Rumus yang digunakan: k 2
=
Oi −
i=1
i
2
i
Kriteria yang digunakan Ho diterima jika χ2 hitung < χ2 (1-α) (k-1)
(1-α) (k-1)
Pengujian Hipotesis Nilai maksimal Nilai minimal Rentang Banyak kelas
= 85 = 53 = 32 =6
Panjang kelas Rata-rata s n
= 6,2 = 65,03 = 8,91 = 33
No
Interval
Xb
Zb
Luas
Luas Antar Batas
Ei
Oi
1
53-69
52,5
-1,41
0,4201
0,1876
6,1904
10
Oi − Ei Ei 3,7369
2 3 4 5
60-66 67-73 74-80 81-87
59,5 66,5 73,5 80,5
-0,62 0,16 0,95 1,74
0,2325 0,0655 0,3290 0,4587
0,2980 0,2635 0,1297 0,0355
9,8830 8,6954 4,2797 1,1709
8 8 5 2
0,3417 0,0556 0,1212 0,5871
6
88-94
87,5 94,5
2,52 3,31
0,4941 0,4995
0,0054
0,1777
0
0,1777
33
5,0202
Σ=
2
Untuk α= 5% dengan dk = 6-3 = 3 diperoleh χ2 tabel = 7,815
5,0202
7,815
Karena χ2 hitung berada pada daerah penerimaan Ho, maka distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal.
71
UJI NORMALITAS DATA NILAI SEMESTER TAHUN 2013/2014 KELAS XI IPA 2 Hipotesis Ho : Distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal Ha : Distribusi data berbeda dengan distribusi normal Pengujian Hipotesis Rumus yang digunakan:
Kriteria yang digunakan Ho diterima jika hitung < (1-α) (k-1)
(1-α) (k-1)
Pengujian Hipotesis Nilai maksimal Nilai minimal Rentang Banyak kelas
= 88 = 38 = 50 =6
Panjang kelas Rata-rata s n
= 8,33 = 66,53 = 10,53 = 32
No
Interval
Xb
Zb
Luas
Luas Antar Batas
Ei
Oi
1 2
38-46 47-55
37,5 46,5
-2,76 -1,90
0,4771 0,4714
0,0257 0,1189
0,8211 3,8034
1 4
0,0390 0,0102
3 4
56-64 65-73
55,5 64,5
-1,05 -0,19
0,3526 0,0765
0,2761 0,3224
8,8349 10,3169
8 12
0,0789 0,2746
5 6
74-82 83-91
73,5 82,5
0,66 1,52
0,2459 0,4353
0,1894 0,0533
6,0594 1,7870
4 3
0,6999 0,8233
91,5
2,37
0,4911 32
1,9259
= Untuk α= 5% dengan dk = 6-3 = 3 diperoleh
1,9259
tabel =
7,815
7,815
Karena hitung berada pada daerah penerimaan Ho, maka distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal.
72
UJI NORMALITAS DATA NILAI SEMESTER TAHUN 2013/2014 KELAS XI IPA 3 Hipotesis Ho : Distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal Ha : Distribusi data berbeda dengan distribusi normal Pengujian Hipotesis Rumus yang digunakan:
Kriteria yang digunakan Ho diterima jika hitung < (1-α) (k-1)
(1-α) (k-1)
Pengujian Hipotesis Nilai maksimal Nilai minimal Rentang Banyak kelas
= 88 = 48 = 40 =6
Panjang kelas Rata-rata s n
No
Interval
Xb
Zb
Luas
1 2 3 4 5 6
48-54 55-61 62-68 69-75 76-82 83-89
47,5 54,5 61,5 68,5 75,5 82,5 89,5
-1,77 -1,12 -0,47 0,19 0,84 1,49 2,14
0,4616 0,3681 0,1793 0,0739 0,2990 0,4319 0,4839
3,3753
= 10,74 =32
Luas Antar Batas
Ei
Oi
0,0935 0,1889 0,2532 0,2252 0,1329 0,0520
2,9909 6,0435 8,1009 7,2051 4,2571 1,6640
5 8 5 7 5 2
1,3495 0,6334 1,1870 0,0058 0,1317 0,0678
32
3,3753
= Untuk α= 5% dengan dk = 6-3 = 3 diperoleh
= 6,67 = 66,5
tabel =
7,815
7,815
Karena hitung berada pada daerah penerimaan Ho, maka distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal.
73
Lampiran 4 UJI HOMOGENITAS DATA POPULASI Hipotesis Ho : s21 = s22 = s23 = s24 = s25= s26 Ha : Tidak semua s2i sama, untuk i = 1,2,3,4,5,6 Pengujian Hipotesis Rumus yang digunakan:
Kriteria yang digunakan Ho diterima jika χ2hitung ≤ χ2(1-a) (k-1),
(1-α) (k-1)
Pengujian Hipotesis dk = niSi2 (dk). Si2 1 XI IPA 1 33 32 79,4678 2542,9697 XI IPA 2 32 31 110,9022 3437,9688 XI IPA 3 32 31 115,2903 3574,0000 Jumlah 97 94 Varians gabungan dari kelompok sampel adalah : Kelas
ni
Untuk α= 5% dengan dk = 3-1 = 2 diperoleh
1,272
tabel =
log Si2
dk . log Si2
1,9002 2,0449 2,0618
60,0681 63,3931 63,9156 188,1148
5,99
5,99
Karena hitung berada pada daerah penerimaan Ho, maka ketiga sampel tersebut mempunyai varians yang tidak berbeda (homogen).
73
Lampiran 5 ANALISIS KESAMAAN RATA-RATA POPULASI Hipotesis Ho : µ1 = µ 2 = µ3 Ha : Tidak semua µi sama, untuk i = 1,2,3 Pengujian Hipotesis Rumus yang digunakan:
Kriteria yang digunakan Ho diterima jika Fhitung < F α (k-1)(n-k)
F α (k-1)(n-k) Pengujian Hipotesis 1. Jumlah kuadrat rata-rata (RY) XI 2 RY= n RY =
2176 + 2129 + 2128 2 33+32+32
= 4226633,91 2. Jumlah kuadrat antar kelompok (AY) (2176 )2
(2129)2
(2128 )2
AY = + + - 426633,9072 33 32 32 = 7,2452 3. Jumlah kuadrat total (JK total) JKtotal = (60)2 + (85)2 + (58)2 +........+ (68)2 = 436917,00 4. Kuadrat total antar kelompok (A) 7,2452 A = 2 = 3,62 5. Kuadrat total dalam kelompok (D) 10275 ,85 D = 94 = 109,32 6. F =
3,62 109,32
= 0,033
Untuk α= 5% dengan dk = 3-1 = 2 diperoleh F tabel = 3,09
0,033
3,09
Karena Fhitung berada pada daerah penerimaan Ho, maka keenam sampel tersebut mempunyai rata-rata populasi yang sama.
74
Lampiran 6 SILABUS LARUTAN PENYANGGA DAN HIDROLISIS Nama Sekolah
: SMA NEGERI 1 Bergas
Mata Pelajaran
: KIMIA
Kelas/Semester
: XI/2
Standar Kompetensi : 4. Memahami sifat-sifat larutan asam-basa, metode pengukuran dan terapannya Alokasi waktu Kompetensi Dasar
: 16 JP (UH 2 JP) Materi Pembelajaran
4.3 Mendeskripsi- Larutan kan sifat larutan penyangga penyangga dan peranan larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup
pH larutan penyangga
Nilai Budaya Dan Karakter Bangsa
Kegiatan pembelajaran
Jujur Kerja keras Toleransi Rasa ingin tahu Komunikatif Menghargai prestasi Tanggung Jawab Peduli lingkungan Percaya diri Jujur Kerja keras
Merancang dan melakukan percobaan untuk menganlisis larutan penyangga dan bukan penyangga melalui kerja kelompok di laboratorium. Menentukan persamaan
Indikator Pencapaian Kompetensi Menganalisis larutan penyangga dan bukan penyangga melalui percobaan. Menganalisis sifat larutan penyangga melalui percobaan.
Menentukan persamaan
Penilaian Jenis tagihan : latihan soal tugas kelompok ulangan. Bentuk instrumen : Laporan tertulis tes tertulis performans
Alokasi waktu
Sumber/ Bahan/alat
2 JP
Sumber : Buku paket kimia SMA yang relevan Bahan : LKS Alat dan bahan untuk praktikum
4 JP
75
Toleransi Rasa ingin tahu Komunikatif Menghargai prestasi Tanggung Jawab Peduli lingkungan Percaya diri
Kegunaan larutan penyangga dalam kehidupan
Jujur Kerja keras Toleransi Rasa ingin tahu Komunikatif Menghargai prestasi Tanggung Jawab Peduli lingkungan
menghitung konsentrasi H+ dan OH- dari reaksi kesetimbangan melalui penjelasan khusus dari guru. Menghitung pH larutan penyangga melalui disekusi kelompok Menghitung pH larutan penyangga setelah penambahan asam/basa serta pengenceran melalui diskusi kelompok. Melalui diskusi kelas menjelaskan fungsi larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup
menghitung konsentrasi H+ dan OH- dari reaksi kesetimbangan. Menghitung pH atau pOH larutan penyangga Menghitung pH larutan penyangga setelah penambahan asam/basa serta pengenceran.
Menjelaskan fungsi larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup
2 JP
76
4.4 Menentukan jenis garam yang mengalami hidrolisis dalam air dan pH larutan garam tersebut
Hidrolisis garam Sifat larutan garam yang terhidrolisis
pH larutan garam yang terhidrolisis
Percaya diri Jujur Kerja keras Toleransi Rasa ingin tahu Komunikatif Menghargai prestasi Tanggung Jawab Peduli lingkungan Percaya diri
Jujur Kerja keras Toleransi Rasa ingin tahu Komunikatif
Merancang dan melakukan percobaan untuk menentukan ciriciri bebrapa jenis garam yang dapat terhidrolisis dalam air melalui kerja kelompok di laboratoroium. Menyimpulkan ciri-ciri garam yang terhidrolsiis dalam air melalui diskusi kelompok. Menganalisis sifat larutan garam yang terhodrolisis dalam air dari reaksi ionisasinya melalui diskusi kelompok. Menghitung pH larutan garam yang terhidrolsis melalui diskusi kelompok.
Menentukan beberapa jenis garam yang dapat terhidrolisis dalam air melalui percobaan. Menyimpulkan ciriciri garam yang terhidrolisisi dalam air. Menentukan sifat garam yang terhidrolisis dari persamaan reaksi ionisasi
Menghitung pH larutan garam yang terhidrolisis dalam air.
Jenis tagihan : latihan soal tugas kelompok ulangan.
4 JP
Sumber : Buku paket kimia SMA yang relevan Bahan : LKS Alat dan bahan untuk praktikum
Bentuk instrumen : Laporan tertulis tes tertulis performans
2 JP
77
Menghargai prestasi Tanggung Jawab Peduli lingkungan Percaya diri
78
78
Lampiran 7
KELAS EKSPERIMEN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Mata Pelajaran
: Kimia
Satuan Pendidikan
: SMA N 1 Bergas
Kelas/semester
: XI/2
Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
Pertemuan ke-
: 1 (pertama)
I.
Standar Kompetensi
4.
Memahami sifat-sifat larutan asam-basa, metode pengukuran, dan
terapannya. II.
Kompetensi Dasar
4.3 Mendeskripsikan sifat larutan penyangga dan peranan larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup. III.
Indikator A. 1.
Kognitif Produk : Menjelaskan larutan penyangga secara mandiri Menjelaskan sifat-sifat larutan penyangga secara mandiri Menjelaskan perbedaan larutan penyangga asam dan penyangga basa secara mandiri.
2.
Proses : Mengolah informasi dari apersepsi yang diberikan guru tentang pengertian larutan penyangga dan sifat-sifatnya. Menganalisis larutan penyangga dan bukan penyangga melalui diskusi secara teliti dan kerja sama
79
B.
Psikomotorik Keterampilan mengamati perubahan warna pada kertas lakmus untuk menetukan pH suatu larutan penyangga dengan benar Keterampilan mengamati perubahan pH suatu larutan penyangga untuk menentukan sifat larutan penyangga dengan benar.
C.
Afektif Karakter Kerja sama Teliti Mandiri Keterampilan Sosial Memperhatikan penjelasan oarang lain. Berdiskusi, mengemukakan pendapat Berpartisipasi dalam pembelajaran. Menanggapi pertanyaan atau pendapat orang lain.
IV.
Tujuan Pembelajaran A.
Kognitif Produk : Siswa dapat menjelaskan larutan penyangga secara mandiri dengan benar Siswa dapat menjelaskan sifat-sifat larutan penyangga secara mandiri dengan benar Siswa dapat menjelaskan perbedaan larutan penyangga asam dan penyangga basa secara mandiri dengan benar Proses : Siswa dapat mengolah informasi dari apersepsi yang diberikan guru tentang pengertian larutan penyangga dan sifat-sifatnya dengan benar. Siswa dapat menganalisis larutan penyangga dan bukan penyangga melalui diskusi secara teliti dan kerja sama dengan benar.
80
B.
Psikomotorik Siswa dapat
mengamati perubahan warna pada kertas lakmus untuk
menetukan pH suatu larutan penyangga dengan benar Siswa dapat mengamati perubahan pH suatu larutan penyangga untuk menentukan sifat larutan penyangga dengan benar. C.
Afektif Karakter Pada proses belajar mengajar ini berpusat pada siswa karena siswa dapat menunjukan : Kerja sama, Teliti , Mandiri. Keterampilan Sosial Proses pembelajarn ini berpusat pada siswa karena siswa dapat menunjukan perilaku sosial siswa antara lain : Memperhatikan penjelasan oarang lain, Berdiskusi, mengemukakan pendapat, Berpartisipasi dalam pembelajaran, Menanggapi pertanyaan atau pendapat orang lain.
V.
Materi Ajar
Larutan Penyangga Metode Pembelajaran Metode
: eksperimen
Model pembelajaran
: Cooperative learning dengan strategi LSQ
VI.
Langkah-langkah Pembelajaran Kegiatan
Kegiatan Pendahuluan 1. Guru mengucapkan salam kepada siswa. 2. Sebelum memulai pembelajaran hari ini, guru mengajak siswa berdoa sesuai keyakinan dan kepercayaan masingmasing. 3. Guru mengecek kehadiran siswa. 4. Dengan tanya jawab guru mengingatkan kembali kepada siswa mengenai materi pH pada asam basa.( LSQ) 5. Siswa secara aktif menjawab peratanyaan dari guru dengan tepat. (Active Learning)
Alokasi
Sumber
Waktu
Ajar
10 menit
81
6. Guru
mengkonfirmasi
jawaban
siswa
dan
menghubungkannya dengan materi yang akan dipelajari. 7. Guru menyampaikan dengan jelas tujuan pembelajaran yang akan dicapai. 8. Siswa mendengarkan secara mandiri tujuan pembelajran yang disampaikan oleh guru. 70 menit
Kegiatan Inti
Buku
Eksplorasi
paket
1. Guru membagi siswa dalam kelompok kecil (6 orang)
KIMIA
secara heterogen.
SMA
2. Guru menyuruh siswa untuk membaca materi
dan
3. Guru mempersilahkan siswa untuk bertanya
Lembar
4. Guru memberi respon/pertanyaan singkat mengenai
Kerja
konsep larutan penyangga pada masing-masing siswa
Praktiku
dalam kelompok untuk mengetahui kemampuan kognitif
m
siswa. 5. Guru
membagikan
LKS
kepada
tiap
siswa,
dan
menerangkan isi dari LKS tersebut agar siswa memperoleh gambaran bagaimana tata cara praktikum yang akan dilakukan, guru juga memperkenalkan alat-alat dan bahanbahan untuk praktikum kepada semua siswa. 6. Siswa mendengarkan penjelasan guru secara mandiri 7. Sebelum
praktikum,
tanggungjawab
siswa
membuat
secara
kerjasama
hipotesis
atau
dan
menarik
kesimpulan sementara dari masalah yang telah diajukan oleh guru sebelum dilakukannya percobaan Elaborasi 8. Siswa mulai melakukan percobaan dalam kelompoknya masing-masing sesuai dengan petunjuk LKS. 9. Guru mengontrol jalannya praktikum dan membimbing secara umum ke semua kelompok. 10. Setelah praktikum selesai, masing-masing siswa dalam kelompok membuat hasil pengamatan praktikum. 11. Siswa mengolah data hasil praktikum dan menganalisis
82
sifat larutan penyangga secara teliti dan kerjasama. 12. Siswa
membuat
kesimpulan
hasil
percobaan serta
menjawab pertanyaan dalam LKS yang sudah disediakan oleh guru secara teliti, cermat, dan kerjasama. 13. Salah satu kelompok mempresentasikan hasil percobaaan yang telah dilakukan dan kelompok lain menanggapi. (Active Learning) 14. Setelah selesai, LKS dikumpulkan untuk dinilai oleh guru sebagai tugas kelompok. Konfirmasi 15. Siswa membersihkan, mencuci dan mengembalikan semua alat-alat yang telah digunakan dalam kelompoknya masing-masing ke tempat semula. 16. Guru mengulas materi mengenai sifat-sifat larutan penyangga dan menghubungkan dengan data hasil praktikum yang telah dilakukan. 10 menit
Kegiatan Penutup 1. Guru dan siswa bersama-sama menyimpulkan hasil percobaan mengenai larutan penyangga. 2. Guru memberikan evaluasi berupa quis singkat mengenai
paket KIMIA SMA
hasil percobaan untuk menilai kemampuan kognitif
dan
masing-masing siswa.
Lembar
3. Guru menugaskan siswa untuk mempelajari materi
Kerja
mengenai pH larutan penyangga yang akan dipelajari di
Praktiku
pertemuan berikutnya.
m
4. Siswa menerima tugas dari guru secara mandiri. 5. Guru mengucapakan salam penutup 6. Siswa menjawab salam dari guru.
VII.
Sumber Ajar
Bahan dan alat untuk praktek Buku pelajaran kimia lainnya yang relevan. LKS VIII.
Buku
Penilaian
83
Ranah kognitif
: latihan soal dan laporan praktikum
Ranah afektif
: lembar observasi
Ranah psikomotorik : lembar observasi
IX.
Evaluasi
1. Campuran yang merupakan larutan penyangga ialah ….. a. NaOH + NaCl
c. NH4OH + HCl
b. H3COOH + CH3COOK
d. HCOOH + HCl
e.NH4OH + CH3COOH 2. Pernyataan di bawah ini yang paling tepat adalah ….. a. Penambahan sedikit asam atau basa kuat pada larutan buffer mengubah harga pH sangat kecil hingga dapat diabaikan. b. Pada pengenceran larutan buffer sampai berapa pun pH larutan buffer tidak berubah. c. Larutan buffer pH-nya tidak dapat berubah-ubah. d. pH larutan buffer tidak berubah karena penambahan asam atau basa kuat. e. Larutan buffer hanya dapat dibuat dari larutan asam lemah dengan suatu garam dengan perbandingan yang sama. 3. Larutan penyangga terbentuk pada campuran ….. a. 50 mL larutan CH3COOH 0,1 M + 50 mL larutan NaOH 0,1 M b. 50 mL larutan CH3COOH 0,1 M + 50 mL larutan NaOH 0,2 M c. 50 mL larutan CH3COOH 0,2 M + 50 mL larutan NaOH 0,1 M d. 50 mL larutan CH3COOH 0,2 M + 50 mL larutan NaOH 0,2 M e. 50 mL larutan CH3COOH 0,3 M + 50 mL larutan NaOH 0,3 M Bergas, Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
Februari 2014
84
Drs. Agus Pramono
Yunita Wulansari 4301410060
85
Lampiran 8
KELAS KONTROL RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Mata Pelajaran
: Kimia
Satuan Pendidikan
: SMA N 1 Bergas
Kelas/semester
: XI/2
Alokasi Waktu
: 2 x 45 menit
Pertemuan ke-
: 2 (kedua)
I. Standar Kompetensi 4. Memahami sifat-sifat larutan asam-basa, metode terapannya.
pengukuran, dan
II. Kompetensi Dasar 4.3 Mendeskripsikan sifat larutan penyangga dan peranan larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup. III. A.
Indikator Kognitif Produk : Menjelaskan sistem reaksi kesetimbangan pada asam lemah dan basa lemah secara mandiri. Menentukan persamaan menghitung konsentrasi ion H+ dari reaksi kesetimbangan asam lemah melalui diskusi kelompok secara teliti dan kerja sama. Menentukan persamaan menghitung konsentrasi ion OH- dari reaksi kesetimbangan basa lemah melalui diskusi kelompok secara teliti dan kerja sama Proses :
Mengolah informasi dari apersepsi yang diberikan guru tentang penentuan pH dan pOH larutan penyangga secara mandiri. Menetukan pH atau pOH dengan perhitungan melalui diskusi kelompok secara teliti dan kerja sama. B. Psikomotorik Keterampilan mengamati reaksi kesetimbangan asam lemah dan basa lemah untuk menentukan persamaan menghitung H+ dan OH- secara teliti. Keterampilan menggunakan persamaan perhitungan pH dan pOH larutan penyangga secara teliti dengan benar. C. Afektif Karakter Kerja sama
86
Teliti Mandiri Keterampilan Sosial Memperhatikan penjelasan oarang lain. Berdiskusi, mengemukakan pendapat Berpartisipasi dalam pembelajaran. Menanggapi pertanyaan atau pendapat orang lain. IV.
Tujuan Kognitif
A.
Produk : Siswa dapat menjelaskan sistem reaksi kesetimbangan pada asam lemah dan basa lemah secara mandiri dengan benar. Siswa dapat menentukan persamaan menghitung konsentrasi ion H+ dari reaksi kesetimbangan asam lemah melalui diskusi kelompok secara teliti dan kerja sama dengan benar. Siswa dapat enentukan persamaan menghitung konsentrasi ion OH- dari reaksi kesetimbangan basa lemah melalui diskusi kelompok secara teliti dan kerja sama dengan benar. Proses : Siswa dapat mengolah informasi dari apersepsi yang diberikan guru tentang penentuan pH dan pOH larutan penyangga secara mandiri dengan benar. Siswa dapat menetukan pH atau pOH dengan perhitungan melalui diskusi kelompok secara teliti dan kerja sama dengan benar. B. Psikomotorik Siswa dapan mengamati reaksi kesetimbangan asam lemah dan basa lemah untuk menentukan persamaan menghitung H+ dan OH- secara teliti dengan benar. Siswa dapat menggunakan persamaan perhitungan pH dan pOH larutan penyangga secara teliti dengan benar. C. Afektif Karakter Pada proses belajar mengajar ini berpusat pada siswa karena siswa dapat menunjukan : Kerja sama, Teliti , Mandiri. Keterampilan Sosial Proses pembelajarn ini berpusat pada siswa karena siswa dapat menunjukan perilaku sosial siswa antara lain : Memperhatikan penjelasan oarang lain, Berdiskusi, mengemukakan pendapat, Berpartisipasi dalam pembelajaran, Menanggapi pertanyaan atau pendapat orang lain. V. Materi ajar Larutan penyangga Metode pembelajaran Metode : Konvensional VI. Langkah-langkah pembelajaran No
Kegiatan
Alokasi waktu
Sumber ajar
87
1
10 menit Kegiatan Pendahuluan Guru mengucapkan salam kepada siswa. Sebelum memulai pembelajaran hari ini, guru mengajak siswa berdoa sesuai keyakinan dan kepercayaan masing-masing. Guru mengecek kehadiran siswa guru mengingatkan kembali mengenai jenisjenis larutan penyangga Guru menyampaikan dengan jelas tujuan pembelajaran yang akan dicapai. Siswa mendengarkan secara mandiri tujuan pembelajaran yang disampaikan oleh guru.
2
70 menit Kegiatan Inti Eksplorasi Guru menjelaskan mengenai larutan penyangga asam dan larutan penyangga basa. Guru menyampaikan langkah-langkah menentukan persamaan menghitung konsentrasi H+ dan OH- berdasarkan rekasi kesetimbangan asam lemah dan basa lemah. Elaborasi guru menjelaskan cara menentukan pH dan pOH suatu larutan penyangga. Siswa memperhatikan dengan mandiri penjelasan dari guru. Guru memberikan contoh soal menentukan pH dan pOH suatu larutan penyangga. Siswa memperhatikan secara mandiri. Guru menugaskan siswa untuk mengerjakan soal Konfirmasi Guru mengkoreksi tiap jawaban 10 menit Kegiatan Penutup guru membuat kesimpulan pelajaran Guru menugaskan siswa untuk mempelajari materi mengenai prinsip kerja larutan penyangga. Siswa menerima tugas dari guru secara mandiri. Guru mengucapakan salam penutup Siswa menjawab salam dari guru.
3
Buku paket kimia SMA yang relevan
Buku paket kimia SMA yang relevan.
VII. Sumber ajar Buku paket kimia yang relevan Penilaian Ranah kognitif : latihan soal Ranah afektif : lembar pengamatan Bergas,
Februari2014
88
Guru Mata Pelajaran
Guru Praktikan
Yunita Wulansari Drs. Agus Pramono
4301410060
89
89
Lampiran 9 KISI – KISI UJI COBA SOAL POKOK BAHASAN
: PENYANGGA dan HIDROLISIS
KELAS / SEMESTER
: XI IPA / 2
STANDAR KOMPETENSI : Memahami sifat-sifat larutan asam basa, metode pengukuran serta terapannya. ALOKASI WAKTU
: 2 x 45 menit
Kompetensi Dasar
Indikator Pembelajaran
A. Mendiskripsikan larutan penyangga dan peranan larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup
Menyimpulkan pengertian dan sifat-sifat larutan penyangga dan bukan penyangga berdasarkan hasil pengamatan Menetukan system penyangga berdasarkan komposisi zat penyusunnya Menghitung pH atau pOH larutan penyangga Menghitung pH larutan penyangga dengan penambahan sedikit asam, sedikit basa atau dengan pengenceran Menjelaskan fungsi larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup Menetukan ciri-ciri beberapa jenis garam yang dapat terhidrolisis dalam air melalui percobaan Menentukan sifat garam terhidrolisis dari persamaan reaksi ionisasi Menghitung pH larutan Garam yang Terhidrolisis
B. Menentukan jenis garam yang mengalami hidrolisis dalam air dan menghitung pH larutan garam tersebut
Jumlah Presentase
Jenjang Soal C2 C3
C1
Jumlah C4
1, 2
3,4
4
5
6,7,8,9
5
10, 11,12 18, 24
13, 15 20, 21, 22, 23
14, 16 17
19, 25 26,27,28,2 9
2 33, 34
48, 49, 50
30, 31, 32 35, 36,37,38 9 18 %
7 7
20 40 %
9 3
39,40,41,42, 43, 44, 45, 46, 47 15 30 %
13
6 14 %
50 100%
90 Lampiran 10 SOAL LARUTAN PENYANGGA DAN HIDROLISIS Kerjakan soal di bawah ini dengan benar, dengan cara memilih salah satu jawaban a, b, c, d, atau e. 1. Yang dimaksud dengan larutan
e. Garam basa berlebih dan asam
penyangga adalah...
lemah
a. Larutan yang mengandung
Jawaban
:D
asam kuat dan basa kuat
Jenjang
: C1
b. Larutan yang pH-nya naik pada
3.
penambahan basa kuat
Larutan
A
B
C
meskipun ditambah sedikit
pH awal
7
5
8
Ditambah sedikit
4
4,99
7,98
10
5,01
8,61
7
5
8
c. Larutan yang pH-nya praktis tetap meskipun ditambah sedikit asam, sedikit basa, ataupun jika diencerkan d. Larutan yang pH-nya naik pada penambahan basa kuat meskipun ditambah sedikit e. Larutan yang mengandung asam lemah dan basa lemah Jawaban
:C
Jenjang
: C1
2. Larutan buffer asam dapat dibuat dengan cara melarutkan kedalam air… a. Garam asam lemah dan basa lemah b. Basa lemah dan garam basa lemah c. Basa lemah dengan basa konjugasinya d. Asam lemah berlebih dengan basa kuat
asam Ditambah sedikit basa Ditambah air (diencerkan)
Diantara pernyataan berikut yang benar adalah.. a. Larutan A,B,C adalah larutan buffer b. Larutan A adalah larutan buffer asam c. Larutan B dan C adalah larutan buffer asam d. Larutan B merupakan larutan buffer asam e. Larutan A, B, C bukan larutan buffer Jawaban
:D
Jenjang
: C2
91 4. Dibawah ini yang bukan
6. Komponen larutan penyangga yang
merupakan sifat larutan penyangga
terbentuk jika larutan H3PO4
adalah…
ditambah dengan larutan NaOH
a. pH hampir tidak berubah jika
adalah…
ditambah sedikit asam
a. H3PO4 dan NaOH
b. pH berubah dengan adanya
b. H2PO4- dan NaOH
pengenceran c. pH hampir tidak berubah jika ditambah sedikit basa
c. H2PO4- dan H2O d. H3PO4 dan H2O e. H3PO4 dan H2PO4-
d. pH berubah jika ditambahkan asam yang berlebih e. pH hampir tidak berubah dengan adanya pengenceran
Jawaban
:E
Jenjang
: C2
7. Bila tersedia zat-zat berikut : I.
CH3COOH CH3COONa
Jawaban
:B
II.
Jenjang
: C2
III.
NH4Cl
IV.
NH3
5. I.
Mencampurkan asam lemah berlebih dengan basa kuat
II.
Mencampurkan asam lemah dengan garamnya
III.
Mencampurkan basa lemah berlebih dengan asam kuat
IV.
Mencampurkan basa lemah dengan garamnya
Pasangan zat yang dapat membentuk larurtan penyangga adalah… a. I dan II b. I dan III c. II dan III d. II dan IV e. I, II, dan III
Suatu larutan buffer asam dapat
Jawaban
:A
dibuat dengan cara…
Jenjang
: C2
a. I dan II
8. 100 mL CH3COOH 0,1 M akan
b. I dan III
membentuk larutan penyangga bila
c. II dan III
ditambah dengan…
d. II dan IV
a. 25 mL larutan NaOH 0,4 M
e. I, II, dan III
b. 50 mL larutan NaOH 1 M
Jawaban
:A
c. 100 mL larutan NaOH 0,1 M
Jenjang
: C1
d. 100 mL larutan NaOH 0,5 M
92 e. 50 mL larutan NaOH 0,1 M
11. Larutan 20 mL HCOOH 0,3 M (Ka
Jawaban
:E
= 2. 10-5) dicampurkan dengan 40
Jenjang
: C2
mL larutan KOH 0,1 M. Harga pH larutan yang terjadi adalah…
9. Pasangan larutan berikut ini yang
a. 3
menghasilkan larutan penyangga
b. 5
basa adalah…
c. 7
a. 50 mL CH3COOH 0,1 M + 50
d. 8
mL NaOH 0,25 M b. 50 mL CH3COOH 0,1 M + 50 mL HCl 0,1 M
e. 10 Jawaban
:B
Jenjang
: C2
c. 50 ml NH4OH 0,1 M + 50 mL HCl 0,05 M d. 50 mL HCN 0,05 M + 50 mL NaOH 0,05 M e. 50 mL NaOH 0,1 M + 50 mL HCl 0,1 M
12. pH larutan yang terdiri dari CH3COOH dengan CH3COONa adalah 5-log 2. Jika harga Ka =10-5 maka perbandingan konsentrasi asam dengan basa konjugasinya
Jawaban
:C
adalah…
Jenjang
: C2
a. 2 : 1 b. 1 : 2
10. Sebanyak 20 mL larutan NH4OH
c. 5 : 1
0,3 M (Kb = 10-5) di campur
d. 1 : 5
dengan 40 mL larutan HCl 0,1 M.
e. 2 : 5
pH campuran adalah…( log 5 =
Jawaban
:A
0,699, log 2 = 0,301)
Jenjang
: C2
a. 7,311 b. 8,699
13. Untuk mengubah 100 mL larutan
c. 1
HCl dengan pH = 2 menjadi
d. 3
larutan penyangga dengan pH = 9
e. 4,301
diperlukan 200 mL larutan NH4OH
Jawaban
:B
sebesar… ( Kb = 10-5)
Jenjang
: C2
a. 1 M b. 0,2 M c. 0,1 M
93 d. 0,02 M
ini ditambahkan 1 gram NaOH (Ar
e. 0,01 M
Na = 23, O = 16, H = 1) maka pH
Jawaban
:E
larutan yang terjadi adalah…
Jenjang
: C3
a. 1
14. Untuk membuat larutan penyangga
b. 2
dengan pH = 6 , kedalam 100 cm3
c. 3
larutan asam asetat 0,1 M harus
d. 4
ditambahkan natrium asetat padat (
e. 5
Ka asam asetat = 10-5) sebanyak…
Jawaban
:E
(Ar C = 12; H = 1; O = 16; Na=23)
Jenjang
: C4
a. 8,2 gram
17. Apabila ke dalam 1 liter larutan
b. 0,82 gram
yang mengandung 50 mmol
c. 0,6 gram
CH3COOH dengan 5 mmol
d. 4,1 gram
CH3COONaditambahkan 1 liter
e. 0,41 gram
air, maka pH campuran menjadi…
Jawaban
:A
( Ka CH3COOH = 1.10-5)
Jenjang
: C4
a. 5
15. Suatu asam HA mempunyai pKa =
b. 4
5. Penambahan x mmol NaA
c. 3
kedalam 100 mL larutan HA 0,1 M
d. 2
menghasilkan pH larutan 5. Jumlah
e. 2 + log 3
mol NaA ynag ditambahkan
Jawaban
:B
adalah…
Jenjang
: C4
a. 30 mmol
18. Penambahan sedikit NaOH pada
b. 20 mmol
larutan penyangga yang terbentuk
c. 10 mmol
dari asam lemah dan basa
d. 50 mmol
konjugasinya akan menyebabkan
e. 40 mmol
keadaan berikut:
Jawaban
:C
1. pH tetap
Jenjang
: C3
2. konsentrasi asam lemah
16. Sebanyak 100 ml suatu asam lemah -5
HA (Ka = 10 ) tepat bereaksi dengan 50 mL larutan KOH 0,2 M. bila kedalam 500 mL larutan asam
berkurang 3. konsentrasi basa konjugasi bertambah
94 4. konsentrasi asam lemah
M adalah 3 maka pH larutan
bertambah
tersebut sesudah ditambah HCl
5. konsentrasi basa konjugasi
adalah…. a. 5 – log 1,5
berkurang a. 1, 3, 4
b. 5 – log 2
b. 1, 4, 5
c. 5
c. 1, 2, 5
d. 6 – log 6,7
d. 1, 2, 3
e. 6 – log 2
e. 1 saja
Jawaban
:A
Jenjang
: C3
Jawaban
:D
Jenjang
: C2
21. Jika dalam larutan penyangga yang
19. Diantara pernyataan berikut yang merupakan
fungsi
terdiri dari 50 mL CH3COOH 0,1
larutan
M dan CH3COONa 0,1 M
penyangga dari pasangan asam
ditambahkan 1 mol NaOH,
karbonat-bikarbonat dalam tubuh
maka….
manusia, yaitu….
a. NaOH akan bereaksi dengan
a. Menjaga kesetimbangan cairan yang ada di dalam dan di luar
CH3COOH b. NaOH akan bereaksi dengan CH3COO-
sel b. Mencegah pecahnya pembuluh darah
c. NaOH akan bereaksi dengan CH3COOH dan CH3COONa
c. Menjaga pH darah agar tidak banyak berubah
d. NaOH tidak bereaksi e. Semua pernyataan salah
d. Menjaga masuknya cairan kedalam sel
Jawaban
:A
Jenjang
: C3
e. Menjaga masuknya pelarut melalui selaput permeable
22. 50 mL larutan penyangga yang
Jawaban
:C
terbentuk dari 0,2 mol HA dan 0,2
Jenjang
: C1
mol NaA diencerkan hingga
20. Di dalam larutan penyangga yang mengandung 0,1 mol CH3COOH -
volume larutan menjadi dua kalinya. Berapa pH campuran ini
dan 0,1 mol CH3COO
jika diketahui pada keadaan lain
ditambahkan 0,02 mol larutan HCl.
pH HA 0,1 M adalah 3…
Jika diketahui pH CH3COOH 0,1
a. 5 – log 4
95 b. 5
25. Air ludah mengandung penyangga
c. 7
alami berupa…
d. 9
a. HHb+ / HbO2
e. 9 + log 4
b. H2CO3 / HCO3
Jawaban
:B
c. CH3COOH / CH3COO
Jenjang
: C3
d. H2PO4- / HPO42-
23. Penambahan sedikit HCl pada
e. Hasp / Asp-
larutan penyangga (H2CO3 dan
Jawaban
:D
NaHCO3) akan menyebabkan…
Jenjang
: C1
a. pH tetap [NaHCO3] bertambah
26. Peristiwa terurainya garam oleh air
b. pH tetap [H2CO3] bertambah
menjadi asam dan basa disebut….
c. pH berkurang, [H2CO3]
a. b. c. d. e.
bertambah, [NaHCO3] berkurang d.
pH tetap, [H2CO3] berkurang, [NaHCO3] bertambah
e. pH tetap, [H2CO3] bertambah,
Elektrolisis Netralisasi Hidrolisis Analisis Protolisis Jawaban : C Jenjang : C1 27. Garam berikut ini yang larutannya
[NaHCO3] berkurang
dalam air tidak terhidrolisis berasal
jawaban
:C
dari…
Jenjang
: C3
a. b. c. d. e.
24. 50 mL larutan penyangga yang terbentuk dari 0,2 mol HA (Ka = 10-5) dan 0,2 mol NaA diencerkan hingga volume larutan menjadi 2 kalinya. Pada keadaan ini pH larutan adalah… a. 9 + log 4
Asam kuat dan basa kuat Asam kuat dan basa lemah Asam lemah dan basa kuat Asam lemah dan basa lemah Asam lemah dan garamnya Jawaban :A Jenjang :C1 28. Garam yang mengalami hidrolisis parsial adalah… a. b. c. d. e.
b. 9 c. 7 d. 5 e. 5 – log 4 Jawaban
:D
Jenjang
: C2
NH4CN K2SO4 CH3COONa CH3COONH4 KCl Jawaban : C Jenjang : C1
96 29. Ion berikut mengalami hidrolisis dalam air, kecuali… Ba2+ NH4+ CNS2CO32Jawaban : A Jenjang : C1 30. Garam HCOOK terbentuk dari a. b. c. d. e.
larutan HCOOH dan Ka = 1,8 x 104
, maka dapat diramalkan …
a. b. c. d. e.
Garam bersifat basa Garam bersifat asam Garam bersifat netral pH kurang dari 7 pH = 7 Jawaban : A Jenjang : C2 31. Dari campuran larutan dibawah ini yang
menghasilkan
garam
terhidrolisis sebagian dan bersifat basa adalah… a. 100 mL HCl 0,5 M dengan 100 mL NaOH 0,5 M b. 100 mL HCOOH 0,5 M dengan 100 mL NH3 0,5 M c. 100 mL HCOOH 0,5 M dengan 100 mL KOH 0,5 M d. 100 mL HCOOH 0,5 M dengan 100 mL HCN 0,5 M e. 100 mL NH3 0,5 M dengan 50 mL CH3COOH 0,5 M Jawaban : C Jenjang : C4 32. Pernyataan yang benar tentang larutan garam yang berasal dari kalium
hidroksida
dan
asam
klorida dengan jumlah mol yang sama adalah…
a. b. c. d. e.
pH < 7 [OH-] > [H+] pH > 7 [OH-] < [H+] [OH-] = [H+] Jawaban : E Jenjang : C2 33. Garam yang dapat memperbesar harga (OH-) bila dilarutkan dalam air adalah… a. b. c. d. e.
KCl Ba(NO3)2 NH4Cl (NH4)2SO4 K2S Jawaban : E Jenjang : C2 34. Lakmus biru akan menjadi merah apabila dicelupkan dalam larutan… a. b. c. d. e.
(NH4)2SO4 K2CO3 KNO2 NaOH NaCl Jawaban : A Jenjang : C2 35. Jika Kb NH4OH = 10-5, maka larutan
NH4 Cl
0,1
M
jika
dilarutkan dalam air mempunyai pH… a. b. c. d. e.
3 5 7 9 11 Jawaban Jenjang
:B : C2
36. Kedalam 250 mL air dilarutkan 2,45 gram garam yang berasal dari asam lemah dan basa kuat. Bila pH
97 larutannya adalah 9 dan Ka = 10-5,
d. [OH-]=
maka Mr garam itu adalah.. a. b. c. d. e.
30 41 60 82 98 Jawaban : E Jenjang : C3 37. Jika Ka CH3COOH= 10-5, maka
e. [OH-]= Jawaban Jenjang
:C : C3
40. Sebanyak 100 mL larutan NH4OH 0,15 M dicampur dengan 50 mL larutan HCl 0,3 M (Kb NH4OH =
pH larutan CH3COONa 0,9 M
10-5), maka tetapan hidrolisis (Kh)
adalah…
untuk garam tersebut adalah..
5 – log 3 5 9 – log 3 9 9 + log 3 Jawaban : E Jenjang : C2 38. jika diketahui Ka HCOOH = a. b. c. d. e.
1,8.10
-3
maka
pH
b. c. d. e. Jawaban Jenjang
larutan
(HCOO)2Ca 0,05M adalah… 5 8 8 + log 2,35 6 + log 2,35 6 – log 2,35 Jawaban : C Jenjang : C2 39. Larutan CH3 COOH
a.
41. Diketahui Ka HF = 6,6 x 10-4, Kb
a. b. c. d. e.
NH3 = 1,8 x 10-5, berapa pH larutan garam NH4F adalah…
0,5
M
a. b. c. d. e.
sebanyak 100 mL dicampur dengan 100 mL larutan Ca(OH)2 1 M. Jika Ka CH3COOH = 10-6, maka rumus hidrolisis untuk garam tersebut adalah… -
a. [OH ]= -
b. [OH ]= c. [OH-]=
:B : C3
7 + log 6,05 7 - log 6,05 6 - log 6,05 6 + log 6,05 8 Jawaban : B Jenjang : C3
42. pH satu liter asam asetat 0,1mol sebesar 3. Besarnya pH ammonium asetat 0,001 M adalah…(Kb =1.106
)
a. 6 b. 7 – log c. 7
98 d. 7 + log e. 9 Jawaban : B Jenjang : C3 43. Pupuk ZA(NH4)2SO4 merupakan
e. 20,05 gram Jawaban : B Jenjang : C3 46. pH dari 1 liter larutan yang
salah satu pupuk tanaman untuk
Mr (NH4)2SO4 = 132 (Kb NH3 =
menguatkan
10-5) adalah…
menyuburkan konsentrasi
batang tanah. pupuk
dan
Berapakah ZA
jika
diketahui pH (NH4)2SO4 sebesar 4 (Kb = 10-6) adalah…. a. b. c. d. e.
0,1 0,2 0,5 1 2 Jawaban : C Jenjang : C3 44. Larutan ammonium klorida (Kb
mengandung 13,2 gram (NH4)2SO4,
a. b. c. d. e.
3 5 5 - log 9 + log 12 Jawaban : C Jenjang : C3 47. Na2CO3 sebanyak
0,265
gram
tersebut terlarut dalam 250 mL aquades. Jika harga Ka H2CO3 adalah 10-8 maka pH larutan tersebut adalah …(C=12, o=16,
-5
NH4 = 10 ) mempunyai pH = 5, maka
dalam
100
mL
larutan
tersebut terdapat garam ammonium klorida sebanyak…(Mr = 53,5) a. b. c. d. e.
0,535 gram 5,35 gram 10,7 gram 53,5 gram 107 gram Jawaban : A Jenjang : C3 45. Massa CH3COONa yang harus dilarutkan dalam 250 mL air agara diperoleh larutan dengan pH = 9 (Ka
CH3COOH)
=
10-5,
CH3COONa = 82) adalah… a. b. c. d.
0,41 gram 2,05 gram 1,64 gram 4,1 gram
Mr
Na=23) a. b. c. d. e.
4 4 – log 1,4 10 + log 1,4 8 10 Jawaban : E Jenjang : C3 48. Berikut beberapa mungkin
bila
alasan suatu
yang garam
dilarutkan dalam air 1. Garam tersebut tersusun dari asam kuat dan basa kuat sehingga terhidrolisis sebagian. 2. Garam tersebut tersusun dari asam kuat dan basa lemah sehingga terhidrolisis sebagian. 3. Garam tersebut tersusun dari asam kuat dan basa kuat sehingga terhidrolisis total
99 4. Garam tersebut tersusun dari asam lemah dan basa lemah sehingga terhidrolisis total. 5. Garam tersebut tersusun dari asam lemah dan basa lemah sehingga tidak terhidrolisis. Manakah pernyataan yang menunjukkan bahwa (NH4)2SO4 mengalami hidrolisis… a. (1) b. (2) c. (3) d. (4) e. (5) Jawaban : B Jenjang : C4 49. Pernahkan kalian minum minuman seperti gambar dibawah ini?
Biasanya ke dalam produk tersebut ditambahkan garam natrium benzoate sebagai pengawet. Diantara pernyatan dibawah ini yang sesuai dengan sifat-sifat garam tersebut adalah… a. Larutan garam tersebut berasal dari asam kuat dan basa lemah b. Mempunyai harga pH < 7 c. Bersifat netral d. Larutan garam zat pengawet tersebut dapat membirukan kertas lakmus merah e. Garam tersebut terhidrolisis sempurna dalam air Jawaban : D Jenjang : C4 50. Pernyataan tentang sifat larutan CH3COOK dalam air berikut ini benar, kecuali…
a. Mempunyai pH > 7 b. Dapat membirukan kertas lakmus merah c. Produk hidrolisis menghasilkan OHd. Ion CH3COO- dari garam CH3COOK menerima ion H+ dari air e. Ion K+ dari garam CH3COOK menerima ion OH- dari air Jawaban : E Jenjang :C4
100 Lampiran 11 Analisis Validitas, Daya Pembeda, Indeks Kesukaran, dan Reliabilitas No
Kode
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 29 28 30 31 32
UC-01 UC-23 UC-21 UC-13 UC-11 UC-14 UC-03 UC-25 UC-15 UC-12 UC-16 UC-02 UC-04 UC-17 UC-28 UC-05 UC-18 UC-31 UC-24 UC-29 UC-06 UC-27 UC-19 UC-32 UC-30 UC-20 UC-26 UC-08 UC-07 UC-09 UC-10 UC-22
Validitas
Jumlah
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 0 1 0 1 1 1 1 1 1 1
2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 0 1 1 0 1 1 1 1 1 1
3 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 0 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0
4 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 1 1 0 0 0 0 0 0
5 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 1 1 0 0 0 0 0 1
6 1 1 0 1 1 1 0 1 1 0 0 1 0 1 0 1 0 1 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
7 1 0 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 1 1 0 1 1 0 0 0 0 0 0 0 1 1 0 0 0 0 0 1
8 1 0 0 1 1 1 0 1 0 0 0 0 1 0 1 0 1 0 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
9 1 0 0 1 1 1 0 1 0 0 0 0 1 0 1 0 1 0 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
10 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 0 1 0 0 0 0 1 1 1 1
11 0 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 0 1 0 1 1 1 0 0 1 1 0 0 0 0 1 1 0 1 0 0
12 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 0 0 0 0 1 1 1 1
No Soal 13 14 1 1 1 1 1 1 0 1 0 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 0 1 1 1 0 1 1 1 1 0 0 0 0 1 1 0 0 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 1 0 1 0 1 0 1
15 1 1 1 1 0 0 0 1 1 1 1 1 1 0 0 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0
16 0 0 1 1 1 1 0 1 0 0 1 0 0 1 1 0 1 0 1 1 0 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0
17 1 1 1 0 1 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 0 0 0 1 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 0
18 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 0 1 0 0 0 0 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0
19 1 1 1 0 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 1 0 1 0 1 0 1 0 0 1 0 0 0 1 0 0 0
20 1 1 0 1 0 1 1 1 1 0 1 0 1 0 1 0 0 1 0 0 0 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0
21 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 0 1 0 1 1 1 1 1 1 1
22 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 0 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 1
23 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 0 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 1
24 1 1 1 0 1 0 1 0 1 1 1 0 0 0 1 0 0 0 0 1 0 0 1 0 0 0 1 1 0 0 0 1
25 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 1 0 1 0 1 1 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 0 1 1
28
28
19
16
17
12
15
9
9
25
19
26
16
25
22
13
14
18
14
12
28
22
22
14
26
Mp
29.2
29.2
34.3
34.0
32.8
35.3
32.4
34.9
34.9
30.8
31.2
30.5
32.8
30.8
28.9
32.2
33.9
33.3
32.4
35.3
29.2
32.2
32.2
31.1
28.8
Mt
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
28.2
p
0.88
0.88
0.59
0.50
0.53
0.38
0.47
0.28
0.28
0.78
0.59
0.81
0.50
0.78
0.69
0.41
0.44
0.56
0.44
0.38
0.88
0.69
0.69
0.44
0.81
q
0.13
0.13
0.41
0.50
0.47
0.63
0.53
0.72
0.72
0.22
0.41
0.19
0.50
0.22
0.31
0.59
0.56
0.44
0.56
0.63
0.13
0.31
0.31
0.56
0.19
101 pq
0.11
0.11
0.24
0.25
0.25
0.23
0.25
0.20
0.20
0.17
0.24
0.15
0.25
0.17
0.21
0.24
0.25
0.25
0.25
0.23
0.11
0.21
0.21
0.25
0.15
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
9.67
0.76
0.60
0.51
0.57
0.41
0.43
0.43
0.50
0.38
0.49
0.48
0.50
0.11
0.35
0.52
0.60
0.39
0.57
0.27
0.62
0.62
0.27
0.14
thitung
1.54
1.54
6.39
4.12
3.25
3.82
2.46
2.63
2.63
3.19
2.24
3.07
2.98
3.19
0.61
2.02
3.31
4.14
2.30
3.76
1.54
4.32
4.32
1.53
0.78
ttabel
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
2.04
Valid
Valid
Valid
Valid
Valid
Valid
Valid
Tidak
Valid
Valid
Valid
Tidak
Valid
Valid
11 3
14 4
9 5
10 2
16 12
15 7
15 7
9 5
14 12
JSA JSB DP
16 16 0.25
16 16 0.25
16 16 0.56
16 16 0.75
16 16 0.69
16 16 0.50
16 16 0.44
16 16 0.31
16 16 0.31
16 16 0.44
16 16 0.31
16 16 0.38
16 16 0.38
16 16 0.44
16 16 0.00
16 16 0.19
16 16 0.50
16 16 0.63
16 16 0.25
16 16 0.50
16 16 0.25
16 16 0.50
16 16 0.50
16 16 0.25
16 16 0.13
Baik
Cukup
Cukup
Cukup
Baik
Jelek
Jelek
Baik
Baik
Cukup
Baik
Cukup
Baik
Baik
Cukup
Jelek
9 32 0.28
9 32 0.28
25 32 0.78
19 32 0.59
26 32 0.81
16 32 0.50
25 32 0.78
22 32 0.69
13 32 0.41
14 32 0.44
18 32 0.56
14 32 0.44
12 32 0.38
28 32 0.88
22 32 0.69
22 32 0.69
14 32 0.44
26 32 0.81
Dipakai Mudah
Dipakai Sedang
Dipakai Mudah
Dipakai Sedang
Dipakai Mudah
Dibuang Sedang
Dibuang Sedang
Dipakai Sedang
Dipakai Sedang
Dipakai Sedang
Dipakai Sedang
Dibuang Mudah
Dipakai Sedang
Dipakai Sedang
Dibuang Sedang
Dibuang Mudah
15 32 0.47
Cukup
12 32 0.38
Sukar
17 32 0.53
Dipakai
16 32 0.50
Cukup
19 32 0.59
Sukar
28 32 0.88
Dipakai
28 32 0.88
Valid
Valid
8 5
Baik
11 11
Dipakai Sedang
Valid
16 9
Baik
11 5
Dipakai Sedang
Valid
16 10
Baik
12 7
Dipakai Sedang
Valid
16 9
Baik sekali
7 2
Dipakai Sedang
Valid
7 2
Baik
11 4
Dipakai Sedang
Tidak
10 2
Cukup
14 3
Dibuang Mudah
Tidak
14 2
Cukup
14 5
Dibuang Mudah
16 12
Kriteria
16 12
Kriteria
Daya Pembeda Kesukaran
Kriteria soal
JBA JBB
JBA + JBB 2JSA IK
Tidak
9.67
0.27
Tidak
9.67
0.27
Tidak
9.67
Kriteria
St rpbis
102
103 Lampiran 12 PERHITUNGAN VALIDITAS SOAL Rumus
Keterangan rp bis = koefisien korelasi biserial Mp = rerata skor siswa yang menjawab benar Mt = rerata skor seluruh siswa p = proporsi siswa yang menjawab benar q = 1- p St = standar deviasi soal Kriteria yang digunakan Jika ttabel > thitung dengan dk = (n-2) maka butir soal valid dengan :
Perhitungan Berikut ini contoh perhitungan pada soal nomor 1, selanjutnya untuk butir soal yang lain dihitung dengan cara yang sama. Butir soal Skor Total No Kode Y2 XY no 1 (X) (Y) 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20
UC-01 UC-23 UC-21 UC-13 UC-11 UC-14 UC-03 UC-25 UC-15 UC-12 UC-16 UC-02 UC-05 UC-17 UC-28 UC-04 UC-18 UC-31 UC-29 UC-24
1
42
1764
42
1
42
1764
42
1
41
1681
41
1
40
1600
40
1
39
1521
39
1
39
1521
39
1
39
1521
39
1
38
1444
38
1
38
1444
38
1
36
1296
36
1
36
1296
36
1
33
1089
33
1
31
961
31
1
31
961
31
1
31
961
31
1
32
1024
32
1
30
900
30
1
27
729
27
0
24
576
0
1
25
625
25
104 UC-06 UC-19 22 UC-27 23 UC-32 24 UC-30 25 UC-20 26 UC-26 27 UC-08 28 UC-07 29 UC-09 30 UC-10 31 UC-22 32 Jumlah 21
0
23
529
0
0
22
484
0
1
23
529
23
1
19
361
19
0
16
256
0
1
16
256
16
1
16
256
16
1
16
256
16
1
15
225
15
1
14
196
14
1
14
196
14
1
14
196
14
28
902
28418
817
Berdasarkan tabel tersebut diperoleh:
105
Lampiran 13 Perhitungan Daya Pembeda Soal Uji Coba Rumus
Kriteria
0.00 0.20 0.40 0.70
<
< < <
Interval DP DP DP DP DP
< < < <
Kriteria Jelek Cukup Baik Sangat Baik
0.20 0.40 0.70 1.00
Perhitungan Berikut ini contoh perhitungan pada butir soal no 1, selanjutnya untuk butir soal yang lain dihitung dengan cara yang sama, dan diperoleh seperti pada tabel analisis butir soal.
Kelompok Atas Kode
No
Skor
No
Kelompok Bawah Kode
Skor
1
UC-01
1
1
UC-18
1
2
UC-23
1
2
UC-31
1
3
UC-21
1
3
UC-29
0
4
UC-13
1
4
UC-24
1
5
UC-11
1
5
UC-06
0
6
UC-14
1
6
UC-19
0
7
UC-03
1
7
UC-27
1
8
UC-25
1
8
UC-32
1
9
UC-15
1
9
UC-30
0
10
UC-12
1
10
UC-20
1
11
UC-16
1
11
UC-26
1
12
UC-02
1
12
UC-08
1
13
UC-05
1
13
UC-07
1
14
UC-17
1
14
UC-09
1
15
UC-28
1
15
UC-10
1
16
UC-04
1
16
UC-22
Jumlah
DP
16 16
12
16
16
Jumlah
= =
0.25
Berdasarkan kriteria, maka soal no 1 mempunyai daya pembeda cukup
1
12
106 Lampiran 14 Perhitungan Indeks Kesukaran Soal Uji Coba Rumus
Keterangan: IK : JBA : JBB : JSA : JSB :
Indeks kesukaran Jumlah yang benar pada butir soal pada kelompok atas Jumlah yang benar pada butir soal pada kelompok bawah Banyaknya siswa pada kelompok atas Banyaknya siswa pada kelompok bawah
Kriteria
0.00 0.30 0.70
< < <
Interval IK IK < IK < IK <
Kriteria Sukar Sedang Mudah
0.30 0.70 1.00
Berikut ini contoh perhitungan pada butir soal no 1, selanjutnya untuk butir soal yang lain dihitung dengan cara yang sama, dan diperoleh seperti pada tabel analisis butir soal.
Kelompok Atas Kode
No
Kelompok Bawah Kode Skor
Skor
No
1
UC-01
1
1
UC-18
1
2
UC-23
1
2
UC-31
1
3
UC-21
1
3
UC-29
0
4
UC-13
1
4
UC-24
1
5
UC-11
1
5
UC-06
0
6
UC-14
1
6
UC-19
0
7
UC-03
1
7
UC-27
1
8
UC-25
1
8
UC-32
1
9
UC-15
1
9
UC-30
0
10
UC-12
1
10
UC-20
1
11
UC-16
1
11
UC-26
1
12
UC-02
1
12
UC-08
1
13
UC-05
1
13
UC-07
1
14
UC-17
1
14
UC-09
1
15
UC-28
1
15
UC-10
1
16
UC-04
1
16
UC-22
Jumlah IK
= =
16 16
+ 32
Jumlah
1
12
12
0.88
Berdasarkan kriteria, maka soal no 1 mempunyai tingkat kesukaran yang mudah
107 Lampiran 15 PERHITUNGAN RELIABILITAS INSTRUMEN TES Rumus
−
−
−
Keterangan r11 = reliabilitas tes secara keseluruhan Vt = S2t = variasi skor total M= rata-rata skor total k = Jumlah butir soal Kriteria yang digunakan Jika r11 > rtabel maka instrumen tes tersebut dinyatakan reliabel. Perhitungan Berdasarkan tabel analisis uji coba, diperoleh: Vt = St 2 = 40,9961 M = 28,1875
𝑟11 =
50 50 − 1
1−
28,1875 (50 − 28,19) 50 . 40,9961
=0,714 thitung = 5,6 Karena t hitung > t tabel, maka intsrumen tersebut reliabel
108
Lampiran 16 PEDOMAN PENYEKORAN ASPEK AFEKTIF SISWA No. 1.
Aspek Kehadiran siswa dalam proses belajar mengajar (Pembentukan pola hidup)
2.
Keseriusan siswa dalam mengerjakan tugas (Penilaian)
Skor 5 4 3 2 1 5
4
3 2
3.
Keseriusan berpendapat (penanggapan)
1 5
4 3 2
4.
Keseriusan menghargai pendapat orang lain (Penerimaan)
1 5 4 3 2
5
Keseriusan siswa dalam mengikuti proses belajar
1 5 4
(pengorganisasian) 3
2
Kriteria Selalu mengikuti pelajaran kimia Pernah tidak mengikuti pelajaran kimia 1x Pernah tidak mengikuti pelajaran kimia 2x Pernah tidak mengikuti pelajaran kimia 3x Pernah tidak mengikuti pelajaran kimia >3x Siswa mengerjakan seluruh tugas yang diberikan guru dan dikumpulkan tepat waktunya Siswa mengerjakan seluruh tugas yangdiberikan guru tetapi dikumpulkan tidak tepat pada waktu Ada satu sampai tiga soal yang tidak dikerjakan namun dikumpulkan tepat waktu Ada satu sampai tiga soal yang tidak dikerjakan dan dikumpulkan tidak tepat waktu Ada lebih dari tiga soal yang todak dikerjakan Menyampaikan pendapat sesuai materi pembahasan tanpa dimita oleh guru dengan mengcungkan jari dan menyampaikan pendapat dengan sopan Menyampaikan pendapat dengan sungguhsunggug dengan diminta oleh guru Menyampaikan pendapat tidak dengan sungguh-sungguh tanpa diminta oleh guru Meyampaikan pendapat dengan tidak sungguhsungguh dengan diminta guru Tidak bisa menyampaikan pendapat Menghargai pendapat orang lain dengan sungguh-sungguh tanpa diminta oleh guru Menghargai pendapat orang lain dengan sungguh-sunggguh dengan diminta oleh guru Menghargai pendapat orang lain dengan tidak sungguh-sungguh tanpa diminta oleh guru Menghargai pendapat orang lain dengan tidak sungguh-sungguh dengan diminta oleh guru Tidak bisa menghargai pendapat oeang lain Siswa mendengarkan dan memperhatikan penjelasan guru dengan seksama > 45 menit Siswa mendengarkan dan memperhatikan penjelasan guru dengan seksama selama 20 – 45 menit Siswa mendengarkan dan memperhatikan penjelasan guru dengan seksama selama 15 20 menit Siswa mendengarkan dan memperhatikan penjelasan guru dengan seksama selama 5 – 10 menit
109 1
6.
Keberanian siswa mengerjakan tugas di depan kelas (Pembentukan pola hidup)
5
4
3 2
1
Skor maksimal
: 5 x 6 = 30
Skor Minimal
:1x6=6
Rentang Skor
:6 sampai 30
Kategori: Sangat baik
Skor
24 − 30
Baik
Skor
18 − 23
Cukup
Skor
12 − 17
Kurang
Skor
6 − 11
Siswa mendengarkan dan memperhatikan penjelasan guru dengan seksama selama 1 – 5 menit Siswa berani mengerjakan tugas di depan kelas tanpa diminta oleh guru dan mengerjakan tugasnya dengan serius Siswa berani mengerjakan tugas di depan kelas dengan ditunjuk oleh guru terlebih dahulu mengerjakan tugasnya dengan serius Siswa berani mengerjakan tugas di depan kelas dengan dibantu guru atau temannya Siswa berani mengerjakan tugas di depan kelas tetapi tidak serius dalam mengerjakan tugas tersebut Siswa tidak berani mengerjakan tugas di depan kelas
110
111
LEMBAR ANGKET PENILAIAN AFEKTIF SISWA
No.
1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20. 21. 22. 23.
KODE
Kehadiran siswa dalam proses belajar mengajar
Keseriusan siswa dalam mengerjakan tugas
1
1
2
3
4
5
2
3
4
5
Aspek yang dinilai Keseriusan siswa Keseriusan siswa berpendapat atau menghargai pendapat bertanya. orang lain
Keseriusan siswa dalam mengikuti proses belajar
1
1
2
3
4
5
1
2
3
4
5
2
3
4
Keberanian siswa mengerjakan tugas di depan kelas
5
1
2
3
4
5
Jumlah Skor
112 24. 25. 26. 27. 28. 29. 30. 31. 32. 33. 34. 35. 36.
113
Lampiran 17 PEDOMAN PENILAIAN PADA RANAH PSIKOMOTORIK a. Aspek kemampuan siswa dalam persiapan praktikum (Kesiapan) No
Skor
Indikator
1
4
Siswa (1) mempersiapkan alur kerja, (2) mempersiapkan alat-alat praktikum, (3) mengecek kelengkapan alat-alat dan bahan-bahan praktikum.
2
3
Siswa mampu memenuhi 3 kriteria diatas
3
2
Siswa mampu memenuhi 2 kriteria diatas
4
1
Siswa mampu memenuhi 1 kriteria diatas
b. Aspek kemampuan siswa dalam dinamika kelompok (Penyesuaian) No
Skor
1
4
Indikator Siswa
mampu
memberikan
bantuan
baik
kepada
anggota
kelompoknya maupun anggota kelompok lain tidak peduli ia sedang sibuk atau tidak 2
3
Siswa mampu memberikan bantuan hanya kepada anggota kelompoknya tidak peduli ia sedang sibuk atau tidak
3
2
Siswa mampu memberikan bantuan kepada anggota kelompoknya jika ia sedang sibuk
4
1
Siswa tidak mau memberikan bantuan baik kepada siapapun
c. Aspek kemampuan siswa dalam kelengkapan persiapan alat dan bahan (Gerakan Biasa) No
Skor
Indikator
1
4
Siswa mampu menyiapkan alat dan bahan dengan lengkap secara mandiri
2
3
Siswa mampu menyiapkan alat dan bahan dengan mandiri namun
114
kurang lengkap 3
2
Siswa mampu menyiapkan alat dan bahan secara lengkap namun dengan bantuan guru
4
1
Siswa tidak mampu menyiapkan alat dan bahan dengan lengkap
d. Aspek kemampuan siswa dalam ketrampilan menggunakan alat praktikum (Kreatifittas) No
Skor
Indikator
1
4
Siswa mampu menggunakan alat dan bahan dengan tepat tanpa bantuan guru
2
3
Siswa mampu menggunakan alat dan bahan dengan tepat dengan bantuan guru
3
2
Siswa mampu menggunakan alat dan bahan secara mandiri namun kurang sesuai dengan prosedur kerja
4
1
Siswa tidak mampu menggunakan alat dan bahan sama sekali
e. Aspek kemampuan siswa dalam penguasaan prosedur kerja (Persepsi) No 1
Skor 4
Indikator Siswa mampu melakukan percobaan tanpa melihat lembar praktikum
2
3
Siswa mampu melakukan percobaan dengan melihat lembar praktikum
3
2
Siswa mampu melakukan percobaan dengan bantuan guru
4
1
Siswa tidak mampu melakukan percobaan
f. Aspek kemampuan siswa dalam memaparkan hasil dan laporan praktikum (Gerakan terbimbing) No
Skor
1
4
Indikator Hasil praktikum benar dan laporan praktikum lengkap
115
2
3
Hasil praktikum benar dan laporan praktikum kurang lengkap
3
2
Hasil praktikum kurang benar dan laporan praktikum tidak lengkap
4
1
Tidak mendapatkan hasil praktikum
g. Aspek kemampuan siswa dalam melakukan kebersihan tempat dan alat praktikum (Gerakan kompleks) No
Skor
Indikator
1
4
Siswa mampu membersihkan alat dan merapikan tempat serta mengembalikan alat ketempat semula tanpa diperintah guru
2
3
Siswa mampu membersihkan alat dan merapikan tempat serta mengembalikan alat ketempat semula setelah diperintah guru
3
2
Siswa mampu membersihkan alat namun tidak merapikan tempat
4
1
Siswa tidak mampu membersihkan alat ataupun merapikan tempat.
116
LEMBAR PENILAIAN ASPEK PSIKOMOTORIK SISWA ………….
MATERI
Kelompok : _____________ 1. ________________________ Nomor Absen ______ 2. ________________________ Nomor Absen ______ 3. ________________________ Nomor Absen ______ 4. ________________________ Nomor Absen ______ 5. ________________________ Nomor Absen ______ 6. ________________________ Nomor Absen _____ No Aspek I Aspek
Skor Kriteria penilaian P1 P2 P3 4 Siswa (1) mempersiapkan
kemampuan
alur
kerja,
(2)
siswa dalam
mempersiapkan
persiapan
praktikum, (3) mengecek
praktikum
kelengkapan alat-alat dan
alat-alat
bahan-bahan praktikum. 3
Siswa mampu memenuhi 3 kriteria diatas
2
Siswa mampu memenuhi 2 kriteria diatas
1 2a. Aspek
4
Siswa mampu memenuhi 1 kriteria diatas Siswa mampu memberikan
kemampuan
bantuan
baik
kepada
siswa dalam
anggota
dinamika
maupun anggota kelompok
kelompok
lain tidak peduli ia sedang
kelompoknya
sibuk atau tidak 3
Siswa mampu memberikan bantuan
hanya
kepada
anggota kelompoknya tidak peduli ia sedang sibuk atau
P4 P5 P6
117
tidak 2
Siswa mampu memberikan bantuan
kepada
anggota
kelompoknya jika ia sedang sibuk 1
3a. Aspek
4
Siswa tidak mau memberikan bantuan baik kepada siapapun Siswa mampu menyiapkan
kemampuan
alat
dan
bahan
dengan
siswa dalam
lengkap secara mandiri
kelengkapan persiapan alat
3
dan
Siswa mampu menyiapkan alat
bahan
dan
mandiri
bahan
dengan
namun
kurang
lengkap 2
Siswa mampu menyiapkan alat
dan
lengkap
bahan namun
secara dengan
bantuan guru 1
4a. Aspek
4
Siswa tidak mampu menyiapkan alat dan bahan dengan lengkap Siswa mampu
kemampuan
menggunakan
siswa dalam
bahan dengan tepat tanpa
ketrampilan
bantuan guru
menggunaka n
alat
praktikum
3
Siswa menggunakan
alat
dan
mampu alat
dan
bahan dengan tepat dengan bantuan guru
118
2
Siswa
mampu
menggunakan bahan namun
alat
secara kurang
dan
mandiri sesuai
dengan prosedur kerja 1
5
Aspek
4
Siswa tidak mampu menggunakan alat dan bahan sama sekali Siswa mampu melakukan
kemampuan
percobaan tanpa melihat
siswa dalam
lembar praktikum
penguasaan
3
Siswa mampu melakukan
prosedur
percobaan dengan melihat
kerja
lembar praktikum 2
Siswa mampu melakukan percobaan dengan bantuan guru
1 6
a. Aspek
4
kemamp uan
Siswa tidak mampu melakukan percobaan Hasil praktikum benar dan laporan praktikum lengkap
3
Hasil praktikum benar dan
siswa
laporan praktikum kurang
dalam
lengkap
memapa
2
Hasil
praktikum
kurang
rkan
benar
dan
laporan
hasil dan
praktikum tidak lengkap
laporan praktiku m
1
Tidak mendapatkan hasil praktikum
119
4
Aspek
Siswa
mampu
kemampuan
membersihkan
siswa dalam
merapikan
melakukan
mengembalikan
kebersihan
ketempat
tempat
diperintah guru
dan
alat
3
praktikum
alat
tempat
serta alat
semula
Siswa
tanpa
mampu
membersihkan merapikan
dan
alat
tempat
dan serta
mengembalikan
alat
ketempat semula setelah diperintah guru 2
Siswa
mampu
membersihkan alat namun tidak merapikan tempat 1
Siswa tidak mampu membersihkan alat ataupun merapikan tempat.
120
Lampiran 18 ANGKET TANGGAPAN SISWA TERHADAP PEMBELAJARAN Nama : Kelas/ No. Absen : Petunjuk Pengisian : 1. Jawablah pertanyaan-petanyaan berikut ini dengan sebenar-benarnya. 2. Angket ini tidak berpengaruh terhadap hasil belajar anda. 3. Baca dengan seksama petunjuk dan pernyataan di bawah ini sebelum anda mengisi. 4. Pilih salah satu jawaban yang sesuai dengan kenyataan yang Anda alami, dengan cara memebri tanda (v) pada salah satu option. 5. Tanyakan jika ada kesulitan. Tanggapan No Pernyataan SS S TS STS 1. Saya mudah memahami materi larutan penyangga dan hidrolisis garam yang diajarkan menggunakan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ 2. Setelah mengikuti pembelajaran ini saya lebih percaya diri untuk bertanya 3. Saya merasa senang mengikuti pelajaran kimia dengan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ 4. Model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ membuat saya lebih termotivasi untuk mempelajari kimia. 5. Model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ dapat menyadarkan saya kalau membaca buku itu sangat penting dan belajar berkelompok itu lebih menyenangkan 6. Saya lebih suka mempelajari kimia dengan menggunakan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ 7. Model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ sangat sesuai jika diterapkan dalam pelajaran kimia 8. Model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ melatih saya untuk aktif dalam pembelajaran 9. Materi larutan penyangga dan hidrolisis garam yang disajikan dengan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ sangat menarik 10. Pembelajaran kimia dengan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ memudahkan saya dalam mempelajari dan mengingat kembali Keterangan:
121
SS TS
: Setuju Sekali : Tidak Setuju
S STS
: Setuju : Sangat Tidak Setuju
Lampiran 19
Lembar Kerja Siswa LarutanPenyangga NAMA NO : KELAS
:
KELOMPOK :
:
A. Judul percobaan Larutan penyangga dan bukan penyangga B. Tujuan percobaan 1. Menganalisis larutan penyangga dan bukan penyangga melalui percobaan. 2. Mengidentifikasi sifat larutan penyangga melalui percobaan. C. Alat dan Bahan Alat
: 1. Kertas lakmus 2. Pipet tetes secukupnya 3. Tabung reaksi secukupnya 4. Gelas kimia 1 buah 5. Silinder ukur 1 buah
Bahan : 1.
HCl 0,1 M
2.
NaOH 0,1 M
3.
CH3COOH 0,1 M
4.
CH3COONa 0,1 M
5.
NH4OH 0,1 M
6.
NH4Cl 0,1 M
7.
NaCl
8.
Aquades
C. Langkah kerja
122
1.
Campurkan 15 ml CH3COOH 0,1 M dengan CH3COONa 0,1 M
2.
Ukur pH larutan campuran dengan kertas lakmus
3.
Siapkan 3 tabung reaksi yang bersih kemudian isi dengan campuran 2mL larutan CH3COOH 0,1 M dan 2 mL larutan CH3COONa 0,1 M, kocok dan periksalah pH-nya dengan lakmus.
a.
Masukan 2 tetes HCl 0,1 M ke dalam tabung reaksi 1
b.
Masukan 2 tetes NaOH 0,1 M ke dalam tabung reaksi 2
c.
Masukan 2 tetes Aquades ke dalam gelas tabung reaksi 3 4.
Ukur pH pada ketiga larutan tersebut dengan indikator universal
5.
Campurkan 15 mL NH4OH dengan NH4Cl
6.
Ukur pH larutan campuran dengan indikator universal
7.
Siapkan 3 gelas beker yang bersih kemudian isi dengan campuran 2 mL NH3 dan 2 mL NH4Cl, kocok dan periksalah pH-nya dengan lakmus, kemudian :
a. Masukan 2 tetes HCl 0,1 M ke dalam tabung reaksi 1 b. Masukan 2 tetes NaOH 0,1 M ke dalam tabung reaksi 2 c. Masukan 2 tetes Aquades ke dalam tabung reaksi 3 8.
Ukur pH pada ketiga larutan tersebut dengan indikator universal
9.
Siapkan 3 gelas beker yang bersih kemudian isi dengan campuran 2 mL NaCl, kocok dan periksalah pH-nya dengan lakmus, kemudian :
a.
Masukan 2 tetes HCl 0,1 M ke dalam tabung reaksi 1
b.
Masukan 2 tetes NaOH 0,1 Mke dalam tabung reaksi 2
c.
Masukan 2 tetes Aquades ke dalam tabung reaksi 3 10. Ukur pH pada ketiga larutan tersebut dengan indikator universal ! D. Data Pengamatan Pereaksi
pH awal
Pereaksi
pH
pH setelah penambahan HCl
NaOH
Aquades
pH setelah penambahan
123
awal
Pereaksi
pH awal
HCl
NaOH
Aquades
pH setelah penambahan HCl
NaOH
Aquades
E. Pertanyaan 1. Dari percobaan di atas, campuran manakah yang berperan sebagai sistem penyangga? 2. Ion-ion manakah dalam larutan tersebut yang berfungsi sebagai penyangga? Jelaskan?
124
Lembar Kerja Siswa Hidrolisis NAMA NO : KELAS
:
KELOMPOK :
:
A. Judul percobaan Mengamati sifat asam/basa beberapa larutan garam. B. Tujuan percobaan 1. Mengamati sifat asam/basa beberapa larutan garam. C. Alat dan Bahan Alat
:
Bahan :
1. Pipet tetes secukupnya
1. Larutan Amonium Klorida 1 M
2. Plat tetes 1 buah
2. Larutan Kalium Klorida 1 M
3. Gelas kimia 1 buah
3. Larutan Natrium Karbonat 1M
4. Silinder ukur 1 buah
4. Larutan Amonium Sulfat 1 M 5. Larutan Natrium Asetat 1 M 6.
Kertas lakmus merah danlakmus biru
D. Langkah kerja 1. Masukkan beberapa tetes larutan KCl ke dalam dua lekukan plat tetes 2. Periksa larutan KCl di dalam dua lekukan plat tetes masing-masing dengan lakmus merah dan lakmus biru 3. Amati perubahan warna kertas lakmus dan catat datanya 4. Lakukan langkah yang sama seperti di atas untuk larutan garam NH4Cl, CH3COONa, Na2CO3, dan (NH4)2SO4 E. Data Pengamatan Larutan
Perubahan warna lakmus Lakmus merah
KCL NH4Cl,
Lakmus biru
pH
Sifat larutan
125
CH3COONa Na2CO3 (NH4)2SO4 F. Analisis Data Berdasarkan data yang kalian peroleh, uraikanlah data-data tersebut dengan kalimat sendiri ! .................................................................................................................................... .................................................................................................................................... .................................................................................................................................... .................................................................................................................................... .................................................................................................................................... .................................................................................................................................... .................................................................................................................................... .................................................................................................................................... .................................. G. Pertanyaan 1. Dari percobaan di atas, Larutan garam manakah yang bersifat asam, basa, dan netral ? 2. Tuliskan rumus asam dan basa pembentuk garam-garam tersebut
126
127
KISI – KISI SOAL POSTEST
Lampiran 20 POKOK BAHASAN
: PENYANGGA dan HIDROLISIS
KELAS / SEMESTER
: XI IPA / 2
STANDAR KOMPETENSI : Memahami sifat-sifat larutan asam basa, metode pengukuran serta terapannya. ALOKASI WAKTU
: 2 x 45 menit
Kompetensi Dasar
Indikator Pembelajaran
A. Mendiskripsikan larutan penyangga dan peranan larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup
Menyimpulkan pengertian dan sifat-sifat larutan penyangga dan bukan penyangga berdasarkan hasil pengamatan Menetukan system penyangga berdasarkan komposisi zat penyusunnya Menghitung pH atau pOH larutan penyangga Menghitung pH larutan penyangga dengan penambahan sedikit asam, sedikit basa atau dengan pengenceran Menjelaskan fungsi larutan penyangga dalam tubuh makhluk hidup Menetukan ciri-ciri beberapa jenis garam yang dapat terhidrolisis dalam air melalui percobaan Menentukan sifat garam terhidrolisis dari persamaan reaksi ionisasi Menghitung pH larutan Garam yang Terhidrolisis
B. Menentukan jenis garam yang mengalami hidrolisis dalam air dan menghitung pH larutan garam tersebut
Jumlah Presentase
Jenjang Soal C2 C3
C1
3
Jumlah C4
1,2
2
4,5,6,
4
7,8
9, 13,14, 15
10, 11
12
1
16,17,18,1 9
28,29,30 20, 21 22
6 15%
4 4
10 40 %
7 2
23, 24, 25, 26, 27 9 30 %
6 5 15 %
30 100%
125 Lampiran 21 SOAL LARUTAN PENYANGGA DAN HIDROLISIS Kerjakan soal di bawah ini dengan benar, dengan cara memilih salah satu jawaban a, b, c, d, atau e. 1.
c. pH hampir tidak berubah jika Larutan
A
B
C
pH awal
7
5
8
Ditambah sedikit
4
4,99
7,98
10
5,01
8,61
7
5
8
ditambah sedikit basa d. pH berubah jika ditambahkan asam yang berlebih
asam
e. pH hampir tidak berubah
Ditambah sedikit
dengan adanya pengenceran
basa Ditambah air (diencerkan)
Diantara pernyataan berikut yang
Jawaban
:B
Jenjang
: C2
3. V.
benar adalah..
Mencampurkan asam lemah berlebih dengan basa kuat
a. Larutan A,B,C adalah larutan VI.
buffer
Mencampurkan asam lemah dengan garamnya
b. Larutan A adalah larutan buffer VII.
asam
Mencampurkan basa lemah berlebih dengan asam kuat
c. Larutan B dan C adalah larutan VIII.
buffer asam
Mencampurkan basa lemah dengan garamnya
d. Larutan B merupakan larutan buffer asam
Suatu larutan buffer asam dapat dibuat dengan cara…
e. Larutan A, B, C bukan larutan buffer
a. I dan II
Jawaban
:D
b. I dan III
Jenjang
: C2
c. II dan III
2. Dibawah ini yang bukan
d. II dan IV
merupakan sifat larutan penyangga
e. I, II, dan III
adalah…
Jawaban
:B
a. pH hampir tidak berubah jika
Jenjang
: C1
ditambah sedikit asam b. pH berubah dengan adanya pengenceran
4.
(4) Komponen larutan penyangga yang terbentuk jika larutan H3PO4
126 ditambah dengan larutan NaOH adalah…
Jenjang
: C2
7. Larutan 20 mL HCOOH 0,3 M (Ka
a. H3PO4 dan NaOH
= 2. 10-5) dicampurkan dengan 40
b. H2PO4- dan NaOH
mL larutan KOH 0,1 M. Harga pH
c. H2PO4- dan H2O
larutan yang terjadi adalah…
d. H3PO4 dan H2O
a. 3
e. H3PO4 dan H2PO4-
b. 5
Jawaban
:E
c. 7
Jenjang
: C2
d. 8
5. Bila tersedia zat-zat berikut :
e. 10
V.
CH3COOH
Jawaban
:B
VI.
CH3COONa
Jenjang
: C2
VII. VIII.
NH4Cl NH3
8. pH larutan yang terdiri dari
Pasangan zat yang dapat membentuk larurtan penyangga adalah…
adalah 5-log 2. Jika harga Ka =10-5 maka perbandingan konsentrasi asam dengan basa konjugasinya
a. I dan II
adalah…
b. I dan III
a. 2 : 1
c. II dan III
b. 1 : 2
d. II dan IV e. I, II, dan III Jawaban
:A
Jenjang
: C2
6. 100 mL CH3COOH 0,1 M akan membentuk larutan penyangga bila ditambah dengan… a. 25 mL larutan NaOH 0,4 M b. 50 mL larutan NaOH 1 M c. 100 mL larutan NaOH 0,1 M d. 100 mL larutan NaOH 0,5 M e. 50 mL larutan NaOH 0,1 M Jawaban
CH3COOH dengan CH3COONa
:E
c. 5 : 1 d. 1 : 5 e. 2 : 5 Jawaban
:A
Jenjang
: C2
9. Untuk mengubah 100 mL larutan HCl dengan pH = 2 menjadi larutan penyangga dengan pH = 9 diperlukan 200 mL larutan NH4OH sebesar… ( Kb = 10-5) a. 1 M b. 0,2 M c. 0,1 M
127 d. 0,02 M
karbonat-bikarbonat dalam tubuh
e. 0,01 M
manusia, yaitu….
Jawaban
:E
Jenjang
: C3
a. Menjaga kesetimbangan cairan yang ada di dalam dan di luar
10. Untuk membuat larutan penyangga dengan pH = 6 , kedalam 100 cm3 larutan asam asetat 0,1 M harus ditambahkan natrium asetat padat ( Ka asam asetat = 10-5) sebanyak… (Ar C = 12; H = 1; O = 16; Na=23) a. 8,2 gram
sel b. Mencegah pecahnya pembuluh darah c. Menjaga pH darah agar tidak banyak berubah d. Menjaga masuknya cairan kedalam sel
b. 0,82 gram
e. Menjaga masuknya pelarut
c. 0,6 gram
melalui selaput permeable
d. 4,1 gram
Jawaban
:C
e. 0,41 gram
Jenjang
: C1
Jawaban
:A
Jenjang
: C4
13. Di dalam larutan penyangga yang mengandung 0,1 mol CH3COOH
11. Apabila ke dalam 1 liter larutan
dan 0,1 mol CH3COO-
yang mengandung 50 mmol
ditambahkan 0,02 mol larutan HCl.
CH3COOH dengan 5 mmol
Jika diketahui pH CH3COOH 0,1
CH3COONaditambahkan 1 liter
M adalah 3 maka pH larutan
air, maka pH campuran menjadi…
tersebut sesudah ditambah HCl
( Ka CH3COOH = 1.10-5)
adalah….
a. 5
a. 5 – log 1,5
b. 4
b. 5 – log 2
c. 3
c. 5
d. 2
d. 6 – log 6,7
e. 2 + log 3
e. 6 – log 2
Jawaban
:B
Jawaban
:A
Jenjang
: C4
Jenjang
: C3
12. Diantara pernyataan berikut yang merupakan
fungsi
larutan
penyangga dari pasangan asam
14. 50 mL larutan penyangga yang terbentuk dari 0,2 mol HA dan 0,2 mol NaA diencerkan hingga volume larutan menjadi dua
128 kalinya. Berapa pH campuran ini
17. Garam berikut ini yang larutannya
jika diketahui pada keadaan lain
dalam air tidak terhidrolisis berasal
pH HA 0,1 M adalah 3…
dari…
a. 5 – log 4
a. b. c. d. e.
b. 5 c. 7 d. 9 e. 9 + log 4 Jawaban
:B
Jenjang
: C3
15. Penambahan sedikit HCl pada larutan penyangga (H2CO3 dan NaHCO3) akan menyebabkan…
Asam kuat dan basa kuat Asam kuat dan basa lemah Asam lemah dan basa kuat Asam lemah dan basa lemah Asam lemah dan garamnya Jawaban :A Jenjang :C1 18. Garam yang mengalami hidrolisis parsial adalah… a. b. c. d. e.
a. pH tetap [NaHCO3] bertambah b. pH tetap [H2CO3] bertambah c. pH berkurang, [H2CO3] bertambah, [NaHCO3] berkurang d.
pH tetap, [H2CO3] berkurang, [NaHCO3] bertambah
e. pH tetap, [H2CO3] bertambah, [NaHCO3] berkurang jawaban
:C
Jenjang
: C3
16. Peristiwa terurainya garam oleh air menjadi asam dan basa disebut…. a. b. c. d. e.
Elektrolisis Netralisasi Hidrolisis Analisis Protolisis Jawaban : C Jenjang : C1
NH4CN K2SO4 CH3COONa CH3COONH4 KCl Jawaban : C Jenjang : C1
19. Ion berikut mengalami hidrolisis dalam air, kecuali… Ba2+ NH4+ CNS2CO32Jawaban : A Jenjang : C1 20. Garam HCOOK terbentuk dari a. b. c. d. e.
larutan HCOOH dan Ka = 1,8 x 104
, maka dapat diramalkan …
a. b. c. d. e.
Garam bersifat basa Garam bersifat asam Garam bersifat netral pH kurang dari 7 pH = 7 Jawaban : A Jenjang : C2 21. Pernyataan yang benar tentang larutan garam yang berasal dari
129 kalium
hidroksida
dan
asam
tersebut terdapat garam ammonium
klorida dengan jumlah mol yang
klorida sebanyak…(Mr = 53,5)
sama adalah…
a. b. c. d. e.
a. b. c. d. e.
pH < 7 [OH-] > [H+] pH > 7 [OH-] < [H+] [OH-] = [H+] Jawaban : E Jenjang : C2 22. Jika Kb NH4OH = 10-5, maka larutan
NH4 Cl
0,1
M
jika
0,535 gram 5,35 gram 10,7 gram 53,5 gram 107 gram Jawaban : A Jenjang : C3 25. Massa CH3COONa yang harus dilarutkan dalam 250 mL air agara diperoleh larutan dengan pH = 9 CH3COOH)
=
10-5,
dilarutkan dalam air mempunyai
(Ka
pH…
CH3COONa = 82) adalah…
a. b. c. d. e.
a. b. c. d. e.
Mr
3 5 7 9 11 Jawaban : B Jenjang : C2 23. Sebanyak 100 mL larutan NH4OH
0,41 gram 2,05 gram 1,64 gram 4,1 gram 20,05 gram Jawaban : B Jenjang : C3 26. pH dari 1 liter larutan yang
0,15 M dicampur dengan 50 mL
mengandung 13,2 gram (NH4)2SO4,
larutan HCl 0,3 M (Kb NH4OH =
Mr (NH4)2SO4 = 132 (Kb NH3 =
10-5), maka tetapan hidrolisis (Kh)
10-5) adalah…
untuk garam tersebut adalah..
a. b. c. d. e.
a. b. c. d. e. Jawaban : B Jenjang : C3 24. Larutan ammonium klorida (Kb NH4 = 10-5) mempunyai pH = 5, maka
dalam
100
mL
larutan
3 5 5 - log 9 + log 12 Jawaban : C Jenjang : C3 27. Na2CO3 sebanyak
0,265
gram
tersebut terlarut dalam 250 mL aquades. Jika harga Ka H2CO3 adalah 10-8 maka pH larutan tersebut adalah …(C=12, o=16, Na=23) a. 4
130 4 – log 1,4 10 + log 1,4 8 10 Jawaban : E Jenjang : C3 28. Berikut beberapa b. c. d. e.
mungkin
bila
alasan suatu
yang garam
dilarutkan dalam air 1. Garam tersebut tersusun dari asam kuat dan basa kuat sehingga terhidrolisis sebagian. 2. Garam tersebut tersusun dari asam kuat dan basa lemah sehingga terhidrolisis sebagian. 3. Garam tersebut tersusun dari asam kuat dan basa kuat sehingga terhidrolisis total 4. Garam tersebut tersusun dari asam lemah dan basa lemah sehingga terhidrolisis total. 5. Garam tersebut tersusun dari asam lemah dan basa lemah sehingga tidak terhidrolisis. Manakah pernyataan yang menunjukkan bahwa (NH4)2SO4 mengalami hidrolisis… a. (1) b. (2) c. (3) d. (4) e. (5) Jawaban : B Jenjang : C4 29. Pernahkan kalian minum minuman seperti gambar dibawah ini?
Biasanya ke dalam produk tersebut ditambahkan garam natrium benzoate sebagai pengawet. Diantara pernyatan dibawah ini yang sesuai dengan sifat-sifat garam tersebut adalah… a. Larutan garam tersebut berasal dari asam kuat dan basa lemah b. Mempunyai harga pH < 7 c. Bersifat netral d. Larutan garam zat pengawet tersebut dapat membirukan kertas lakmus merah e. Garam tersebut terhidrolisis sempurna dalam air Jawaban : D Jenjang : C4 30. Pernyataan tentang sifat larutan CH3COOK dalam air berikut ini benar, kecuali… a. Mempunyai pH > 7 b. Dapat membirukan kertas lakmus merah c. Produk hidrolisis menghasilkan OHd. Ion CH3COO- dari garam CH3COOK menerima ion H+ dari air e. Ion K+ dari garam CH3COOK menerima ion OH- dari air Jawaban : E Jenjang : C4
131
NAMA : NO. ABSEN : KELAS :
1 2
A A
B B
C C
D D
E E
3 4
A A
B B
C C
D D
E E
5 6
A A
B B
C C
D D
E E
7
A
B
C
D
E
8 9 10 11
A A A A
B B B B
C C C C
D D D D
E E E E
12 13 14
A A A
B B B
C C C
D D D
E E E
15 16 17
A A A
B B B
C C C
D D D
E E E
18 19
A A
B B
C C
D D
20
A
B
C
21
A
B
22
A
23
26
A
B
C
D
E
27 28 29 30 31 32
A A A A A A
B B B B B B
C C C C C C
D D D D D D
E E E E E E
33 34 35 36 37 38 39
A A A A A A A
B B B B B B B
C C C C C C C
D D D D D D D
E E E E E E E
E E
40 41 42 43 44
A A A A A
B B B B B
C C C C C
D D D D D
E E E E E
D
E
45
A
B
C
D
E
C
D
E
46
A
B
C
D
E
B
C
D
E
47
A
B
C
D
E
A
B
C
D
E
48
A
B
C
D
E
24
A
B
C
D
E
49
A
B
C
D
E
25
A
B
C
D
E
50
A
B
C
D
E
132
133
Lampiran 22 Data Hasil Belajar (Post Test) Siswa Kelas No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 Jumlah Ratarata s2 s n
XI IPA 1 NAMA Ade Aissiyah Airine Alifina Ikhsan Sidiq Anita Mayasari Aulia Okvitasari Bias Dwi Cahya Candra Pangestu Choiriyah Desi Anjarwati Dicky Putra Novem Faturrochim Galuh Waneng Kusuma J.L Hannise Widyawati Heny Rahmawati Imam Wahyudi Iqlima Baroroh M Khafid Tri Prasetya Leli Nur Aini Maharani Naila Salsabila Ngesti Bayu Erlangga Novita Anggreyani Novita Desy Ariyanti Nuin Anwar Nur Aqifatul Dita Mayang N. Putri Cahyaningrum Rika Apri Antasari Rio Bagas Punkyawan Risma Dimar Ristanti Rizki Nur Cahyani Siyami Intansari Tri Mulyani Vita Multi Yuliyanti yan triyana Kurnia
Kode E-01 E-02 E-03 E-04 E-05 E-06 E-07 E-08 E-09 E-10 E-11 E-12 E-13 E-14 E-15 E-16 E-17 E-18 E-19 E-20 E-21 E-22 E-23 E-24 E-25 E-26 E-27 E-28 E-29 E-30 E-31 E-32 E-33
Nilai 83.3 90 83.3 70 73.3 80 83.3 80 80 76.7 70 76.7 86.6 93.3 80 83.3 86.6 73.3 73.3 80 76.7 76.7 83.3 83.3 86.6 73.3 80 73.3 76.7 80 80 83.3 73.3
XI IPA 2 NAMA Abdi Pradana Abdul Rakhman Harist Afni Rizania Rahma Gadhi Agung Prasetya Andini Rizka Dwi Utami Ardyta Agustyaningrum Astuti Eka Pratiwi Azmidea Ngestuti J. Daniar Anisa Nur Fitriani Dimas Achmad Nur Said Dina Khairunnisa Arindani Dody Ervina Yoga A. Erliananda Miftania R Febi Vivaldi Febriana Rahmasari Garnies Nova Swandani Hamastuti Prasetyaningtyas Haqqi Nisa Ignatius Wahyu Indriyanto Ika Kartika Wati Neni Dewi Karina Netty Putri Oktalia Nur Wulan Apriyani Okta Erisa Puji Sariyanti Resi Novianti Riski Adhi Nugroho Septy Dea Deviana Siti Nur A'ini Siti Yuliyani Tiya Ayu Anggasari Tirta Sahara
Kode K-01 K-02 K-03 K-04 K-05 K-06 K-07 K-08 K-09 K-10 K-11 K-12 K-13 K-14 K-15 K-16 K-17 K-18 K-19 K-20 K-21 K-22 K-23 K-24 K-25 K-26 K-27 K-28 K-29 K-30 K-31 K-32
Nilai 60 63.3 76.7 70 60 63.3 70 53.3 76.7 70 73.3 70 63.3 73.3 60 66.7 80 73.3 56.7 66.7 80 70 73.3 83.3 80 73.3 60 80 66.7 73.3 66.7 56.7
2630
2210
79.68 31.3828 5.60 33
69.06 61.7612 7.86 32
134
Lampiran 23 UJI NORMALITAS DATA NILAI POSTTEST KELAS XI IPA 1(EKSPERIMEN) Hipotesis Ho : Distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal Ha : Distribusi data berbeda dengan distribusi normal Pengujian Hipotesis Rumus yang digunakan: k 2
=
Oi −
i
2
i
i=1
Kriteria yang digunakan Ho diterima jika χ2 hitung < χ2 (1-α) (k-1)
Pengujian Hipotesis Nilai maksimal Nilai minimal Rentang Banyak kelas
(1-α) (k-1)
= 93,3 = 70,0 = 23,3 =6
Panjang kelas Rata-rata s n
=4 = 79,68 = 5,60 = 33
No
Interval
Xb
Zb
Luas
Luas Antar Batas
Ei
Oi
1 2
62-66 67-71
61,5 66,5
-3,25 -2,35
0,4994 0,4907
0,0087 0,0628
0,2879 2,0712
1 2
Oi − Ei Ei 0,2879 0,0025
3 4 5 6
72-76 77-81 82-86 87-91
71,5 76,5 81,5 86,5 91,5
-1,46 -0,57 0,32 1,22 2,11
0,4297 0,2150 0,1272 0,3882 0,4826
0,2130 0,3422 0,2610 0,0943
7,0274 11,2931 8,6121 3,1132
6 13 7 4
0,1502 0,2580 0,3018 0,2526
33
1,2529
Σ= Untuk α= 5% dengan dk = 6-3 = 3 diperoleh χ2
tabel =
2
7,815
1,2529pada daerah penerimaan 7,815 Karena χ2 hitung berada Ho, maka distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal.
135
UJI NORMALITAS DATA NILAI POSTTEST KELAS XI IPA 2(KONTROL) Hipotesis Ho : Distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal Ha : Distribusi data berbeda dengan distribusi normal Pengujian Hipotesis Rumus yang digunakan: k
χ= 2
i=1
Oi − Ei Ei
2
Kriteria yang digunakan Ho diterima jika χ2 hitung < χ2 (1-α) (k-1)
Pengujian Hipotesis Nilai maksimal Nilai minimal Rentang Banyak kelas
χ2 (1-α) (k-1) = 83,3 = 53,3 = 30 =6
Panjang kelas Rata-rata s n
=5 = 69,06 = 5,607,86 = 32
No
Interval
Xb
Zb
Luas
Luas Antar Batas
Ei
Oi
1
53-58
53,5
-2,07
0,4807
0,0766
2,4509
3
Oi − Ei Ei 0,1230
2 3 4 5 6
59-64 65-70 71-76 77-82 83-88
58,5 64,5 70,5 76,5 82,5 88,5
-1,31 -0,54 0,22 0,98 1,75 2,51
0,4041 0,2061 0,0876 0,3377 0,4598 0,4940
0,1980 0,2937 0,2500 0,1221 0,0342
6,3375 9,3993 8,0011 3,9081 1,0941
7 9 6 6 1
0,0693 0,0170 0,5005 0,5469 0,0011
32
1,2578
Σ= Untuk α= 5% dengan dk = 6-3 = 3 diperoleh χ2
1,2578
tabel =
2
7,815
7,815
Karena χ2 hitung berada pada daerah penerimaan Ho, maka distribusi data tidak berbeda dengan distribusi normal.
136
137
Lampiran 24 Uji Kesamaan Dua Varians Data Hasil Belajar (Nilai Post Test) Kelompok Eksperimen dan Kontrol Hipotesis S 12
Ho : Ha :
S 22
= =
S 12
S 22
Uji Hipotesis
Untuk menguji hipotesis digunakan rumus:
Varians Varians
F
Ho diterima apabila F < F
1/2
terbes ar terkecil
(nb-1):(nk-1)
Daerah penerimaan Ho
F 1/2
(nb-1):(nk-1)
Dari data diperoleh: Sumber variasi
Kelas XI IPA 1
Kelas XI IPA 2
Jumlah n x Varians (s2) Standart deviasi (s )
2629.50 33 79.68
2209.90 32 69.06 61.7612 7.86
31.3828
5.60
Berdasarkan rumus di atas diperoleh: F
=
61.7612 31.3828
= 1.968
Pada = 5% dengan: dk pembilang = nb - 1 = dk penyebut = nk -1 = F (0.025)(32:31) = 2.04
33 32 -
1 1
= 32 = 31
Daerah penerimaan Ho
1.968
2.04
Karena F berada pada daerah penerimaan Ho, maka dapat disimpulkan bahwa kedua kelas mempunyai varians yang sama.
138
Lampiran 25 Uji Ketuntasan Belajar Kelompok Eksperimen Hipotesis Ho
:
μ = μo
Ha
:
μ > μo
Pengujian Hipotesis: Rumus yang digunakan:
x
t
0
S n
Kriteria yang digunakan Tolak Ho jika t > t (1-α)(n-1)
Dari data diperoleh: Sumber Variasi Jumlah n x Varians (s2) Standar Deviasi (s) t
=
79.68 5.602 33
Nilai 2630 33 79.68 31.38 5.60 71
=
8.903
Untuk α = 5% dengan dk = 32 diperoleh t (1-α)(n-1) =
Daerah penolakan Ho
2.03693
2.037
Daerah penerimaan Ho
8.9027
Karena t berada daerah penerimaan Ho, maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajar kelompok eksperimen setelah perlakuan lebih besar sama dengan 71 atau sudah
mencapai ketuntasan hasil belajar
139
Lampiran 26 ANALISIS PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING DENGAN STRATEGI LSQ TERHADAP HASIL BELAJAR Rumus
rb
=
Y1 - Y2 pq uSy
Keterangan Y1 = Rata-rata hasil belajar kelompok eksperimen Y2 = Rata-rata hasil belajar kelompok kontrol Sy = Simpangan baku dari kedua kelompok p = Proporsi pengamatan pada kelompok eksperimen q = Proporsi pengamatan pada kelompok kontrol u = Tinggi ordinat dari kurva normal baku pada titik z yang memotong bagian luas normal baku menjadi bagian p dan q Berdasarkan hasil penelitian diperoleh: Y1 = 79.68 Y2 = 69.06 Sy = 8.68 p = 0.46 q = 0.54 z = 0.09 (diperoleh dari daftar F, Sudjana, 2005: 490) Dari daftar tinggi ordinat normal baku, dengan Z = 0.00 diperoleh nilai u = 0.3973 (diperoleh dari daftar E, Sudjana, 2002: 489) rb
= =
Y1 - Y2 pq uSy 79.68 -
=
0.766
=
0.766
69.06 0.46 x 3.4500
0.54
2
rb2
x
100%
= 58.66%
t
r
n 1
t hitung = t tabel =
2 r
2
6.52 2.0423
Karena t (hitung) > t tabel, maka model pembelajaran cooperative dengan strategi LSQ berpengaruh terhadap hasil
Karena t (hitung) > t tabel, maka model pembelajaran cooperative dengan strategi LSQ berpengaruh terhadap hasil belajar
140
Lampiran 27 Hasil dan Perhitungan Observasi Afektif Kelompok Eksperimen Aspek Afektif No
Kode
1 2 3
E-01 E-02 E-03
I 5 5 5
II Rata5 5 5 5 5 5
I 5 5 5
II 5 5 5
Rata5 5 5
I 4 4 4
II 4 4 4
Rata4 4 4
I 5 5 5
II Rata- I 5 5 5 5 5 4 5 5 4
II 5 4 4
Rata5 4 4
I 4 5 4
II Rata4 4 5 5 4 4
4
E-04
5
5
5
5
5
5
4
4
4
5
5
5
5
5
5
3
3
3
5
E-05
5
5
5
5
5
5
4
4
4
5
5
5
5
5
5
3
3
3
6
E-06
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
4
4
4
4
4
4
7
E-07
5
5
5
5
5
5
5
5
5
4
4
4
5
5
5
5
5
5
8
E-08
5
5
5
5
5
5
5
5
5
4
4
4
5
5
5
5
5
5
9
E-09
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
10
E-10
5
5
5
3
3
3
4
4
4
5
5
5
4
4
4
4
4
4
11
E-11
5
5
5
5
5
5
3
3
3
5
5
5
5
5
5
3
3
3
12
E-12
5
5
5
5
5
5
3
3
3
4
4
4
5
5
5
4
4
4
13
E-13
5
5
5
5
5
5
4
4
4
4
5
4.5
5
5
5
5
5
5
14
E-14
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
15
E-15
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
4
4
4
5
5
5
16
E-16
5
5
5
5
5
5
3
3
3
5
5
5
5
5
5
5
5
5
17
E-17
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
3
3
3
18
E-18
5
5
5
5
5
5
3
3
3
5
5
5
5
5
5
3
3
3
19
E-19
5
5
5
5
5
5
3
3
3
5
5
5
5
5
5
5
5
5
20
E-20
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
4
4
4
5
5
5
21
E-21
5
5
5
4
4
4
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
22
E-22
5
5
5
5
5
5
4
4
4
5
5
5
5
5
5
5
5
5
23
E-23
5
5
5
5
5
5
4
4
4
5
5
5
4
4
4
4
4
4
24
E-24
5
5
5
5
5
5
5
5
5
5
4
4.5
4
4
4
4
4
4
25
E-25
5
5
5
5
5
5
4
4
4
5
4
4.5
4
4
4
5
5
5
26
E-26
5
5
5
5
5
5
3
3
3
5
4
4.5
5
5
5
4
4
4
5 5 5 5 5 5 5 165 5.0
5 5 5 5 5 5 5
5 5 5 5 5 5 5
4 5 5 5 5 4 5 141 4.3
4 5 5 5 5 4 5
4 5 5 5 5 4 5
27 E-27 28 E-28 29 E-29 30 E-30 31 E-31 32 E-32 33 E-33 Skor Rerata tiap aspek Rerata total Kriteria
1
2
3
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 162 4.9 4.6 Sangat Tinggi Sangat Tinggi
4
5
6
5 4 4.5 5 5 5 4 4 4 4 5 4.5 5 5 5 4 4 4 4 4 4 5 5 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 5 5 3 3 3 5 5 5 4 4 4 5 5 5 5 5 5 4 4 4 5 5 5 5 5 5 4 4 4 155 155 141 4.7 4.3 4.3 4.6 4.6 Sangat Tinggi Sangat Tinggi Sangat Tinggi Sangat Tinggi
skor ratarata
Nilai
Kriteria
93 93 90 90 90 93 97 97 100 83 87 87 95 100 97 93 93 87 93 97 97 97 90 92 92 88 92 95 93 93 90 93 97
Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik
Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi
141
Lampiran 27
Kriteria Berdasar Nilai
Total Siswa 1
E-01
30
28
2
E-02
30
28
3
E-03
30
27
4
E-04
30
27
5
E-05
30
27
6
E-06
30
28
7
E-07
30
29
8
E-08
30
29
9
E-09
30
30
10 E-10
30
25
11 E-11
30
26
12 E-12
30
26
13 E-13
30
28.5
14 E-14
30
30
15 E-15
30
29
16 E-16
30
28
17 E-17
30
28
18 E-18
30
26
19 E-19
30
28
20 E-20
30
29
21 E-21
30
29
22 E-22
30
29
23 E-23
30
27
24 E-24
30
27.5
25 E-25
30
27.5
26 E-26
30
26.5
27 E-27
30
27.5
28 E-28
30
28.5
29 E-29
30
28
30 E-30
30
28
31 E-31
30
27
32 E-32
30
28
33 E-33
30
29
Skor
990
919
93 93 90 90 90 93 97 97 100 83 87 87 95 100 97 93 93 87 93 97 97 97 90 92 92 88 92 95 93 93 90 93 97 3063.3
Teori
Rerata
Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik
Tinggi Tinggi Rendah Rendah Rendah Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Rendah Rendah Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Rendah Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Rendah Rendah Rendah Rendah Rendah Tinggi Tinggi Tinggi Rendah Tinggi Tinggi Tinggi
Rerata Nilai
Kriteria
Sangat baik
Skor No Kode
92.8
Hasil dan Perhitungan Observasi Afektif Kelompok Eksperimen
142
Lampiran 27 Hasil dan Perhitungan Observasi Afektif Kelompok kontrol
No
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32
1
Kode
E-01 E-02 E-03 E-04 E-05 E-06 E-07 E-08 E-09 E-10 E-11 E-12 E-13 E-14 E-15 E-16 E-17 E-18 E-19 E-20 E-21 E-22 E-23 E-24 E-25 E-26 E-27 E-28 E-29 E-30 E-31 E-32
Skor Rerata tiap aspek Rerata total Kriteria
I
II
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
2 Ratarata 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
160 5.0
I
II
4 4 3 3 5 3 5 3 5 2 5 5 3 4 4 3 5 5 5 4 4 4 5 4 3 3 3 2 2 4 4 3
4 4 3 3 5 3 5 3 5 2 5 5 3 4 4 3 5 5 5 4 3 2 5 4 3 3 3 2 2 4 4 3
Ratarata 4 4 3 3 5 3 5 3 5 2 5 5 3 4 4 3 5 5 5 4 3.5 3 5 4 3 3 3 2 2 4 4 3
120 3.7
I 4 3 4 3 5 4 5 2 5 4 4 5 3 3 4 4 5 5 5 3 3 4 4 3 3 5 3 2 4 4 4 3
Aspek Afektif 3 RataII I rata 4 3.5 4 3 3 3 4 4 4 3 3 3 5 5 5 4 4 4 5 5 5 2 2 2 5 5 5 4 4 4 4 4 4 5 5 5 3 3 3 3 3 3 4 4 4 4 4 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 3 3 3 3 3 3 4 4 4 4 4 5 3 3 5 3 3 5 4 4.5 5 3 3 4 3 2.5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 2 2.5 2
121 3.8
4.8 Sangat Tinggi
Tinggi
Tinggi
4 II 4 3 4 3 5 4 5 2 5 4 4 5 3 3 4 4 5 5 5 3 3 4 4 3 3 4 3 3 4 4 4 2
5 Ratarata 4 3 4 3 5 4 5 2 5 4 4 5 3 3 4 4 5 5 5 3 3 4 4.5 4 4 4.5 3.5 3.5 4 4 4 2
125 3.9 4.8 Sedang
I
II
4 4 4 4 5 4 4 3 4 4 5 5 4 4 5 5 5 5 5 2 2 4 4 3 3 3 4 4 4 5 4 3
4 4 4 4 5 4 4 3 4 4 5 5 4 4 5 5 5 5 5 2 2 4 4 3 3 3 4 4 4 4 4 3
6 Ratarata 4 4 4 4 5 4 4 3 4 4 5 5 4 4 5 5 5 5 5 2 2 4 4 3 3 3 4 4 4 4.5 4 3
128 4.0
I
II
4 4 4 4 5 4 4 2 3 3 5 5 2 2 3 3 3 3 3 2 5 5 4 2 2 4 2 3 3 3 1 3
4 4 4 4 5 4 4 1 4 4 5 5 3 3 4 4 4 4 4 2 5 5 4 2 2 4 2 3 3 3 1 2
Ratarata 4 4 4 4 5 4 4 1.5 3.5 3.5 5 5 2.5 2.5 3.5 3.5 3.5 3.5 3.5 2 5 5 4 2 2 4 2 3 3 3 1 2.5
109 3.4 4.8 Tinggi
Tinggi
143
144
Lampiran 27
Kriteria Berdasar Nilai
Total Siswa 1
E-01
30
24.5
2
E-02
30
23
3
E-03
30
24
4
E-04
30
22
5
E-05
30
30
6
E-06
30
24
7
E-07
30
28
8
E-08
30
16.5
9
E-09
30
27.5
10 E-10
30
22.5
11 E-11
30
28
12 E-12
30
30
13 E-13
30
20.5
14 E-14
30
21.5
15 E-15
30
25.5
16 E-16
30
24.5
17 E-17
30
28.5
18 E-18
30
28.5
19 E-19
30
28.5
20 E-20
30
19
21 E-21
30
21.5
22 E-22
30
25
23 E-23
30
26.5
24 E-24
30
21
25 E-25
30
20
26 E-26
30
24
27 E-27
30
20.5
28 E-28
30
20
29 E-29
30
22
30 E-30
30
24.5
31 E-31
30
22
32 E-32
30
18
Skor
82 77 80 73 100 80 93 55 92 75 93 100 68 72 85 82 95 95 95 63 72 83 88 70 67 80 68 67 73 82 73 60
960 761.5 2538.3
Teori
Rerata
Sgt Baik Baik Sgt Baik Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Cukup Sgt Baik Baik Sgt Baik Sgt Baik Baik Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Baik Baik Sgt Baik Sgt Baik Baik Baik Sgt Baik Baik Baik Baik Sgt Baik Baik Baik
Tinggi Rendah Tinggi Rendah Tinggi Tinggi Tinggi Rendah Tinggi Rendah Tinggi Tinggi Rendah Rendah Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Tinggi Rendah Rendah Tinggi Tinggi Rendah Rendah Tinggi Rendah Rendah Rendah Tinggi Rendah Rendah Tinggi
Rerata Nilai
Kriteria
Baik
Skor No Kode
79.3
Hasil dan Perhitungan Observasi Afektif Kelompok Kontrol
145
lampiran 28
No
REKAPITULASI NILAI ASPEK PSIKOMOTORIK KELAS EKSPERIMENT
Kode I
1 E-01 2 E-02 3 E-03 4 E-04 5 E-05 6 E-06 7 E-07 8 E-08 9 E-09 10 E-10 11 E-11 12 E-12 13 E-13 14 E-14 15 E-15 16 E-16 17 E-17 18 E-18 19 E-19 20 E-20 21 E-21 22 E-22 23 E-23 24 E-24 25 E-25 26 E-26 27 E-27 28 E-28 29 E-29 30 E-30 31 E-31 32 E-32 33 E-33 Rata-rata
2
1 II
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 Sgt tinggi
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
Ratarata 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
I
II
4 4 4 4 4 4 3 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3.58 Sgt tinggi
Skor yang diperoleh tiap aspek 4 RataRataI II I II I rata rata 4 4 4 3 4 3.5 2 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 4 4 4 2 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 2 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 2 4 3 2 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 4 4 3 4 3.5 3 4 3.64 3.06 Sgt tinggi Sgt tinggi tinggi 3
3 3 4 3 4 3 3 3 4 4 4 4 3 3 3 3 3 4 4 3 3 3 3 3 3 4 3 3 3 3 3 4 4
Ratarata 3.5 3.5 4 3.5 4 3.5 3 3.5 3.5 4 4 3.5 3.5 3.5 3.5 3.5 3.5 4 4 3.5 3.5 3 3.5 3.5 3.5 4 3.5 3 3 3.5 3.5 4 4
6
5 II 3 4 2 4 3 3 4 4 3 2 3 3 4 3 4 3 4 2 2 3 3 3 4 3 4 3 3 3 4 4 4 3 2
Ratarata 2.5 4 2.5 3.5 3 3 3.5 3.5 3 2.5 3 3 3.5 3 3.5 3 3.5 2 2.5 2.5 3 3 3 3 3.5 3 3 3 3.5 3.5 3.5 3 2.5
I 4 3 4 4 4 3 4 3 3 4 4 4 3 4 4 3 4 3 2 4 4 2 4 4 3 3 4 4 2 3 2 4 4 3.379 tinggi
7
II 4 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 3 4 3 4 3 3 3 4 3 3 4 4 3 3 4 3 3 4 3 3
Ratarata 4 3.5 3.5 3.5 3.5 3 3.5 3 3 3.5 3.5 3.5 3.5 3.5 4 3 4 3 2.5 3.5 4 2.5 3.5 4 3.5 3 3.5 4 2.5 3 3 3.5 3.5
I
II
3 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3.68 Sgt tinggi
4 3 3 4 3 3 4 4 3 3 3 3 4 3 4 4 4 3 3 3 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3 3
Jumlah Skor rataRatarata rata 3.5 25 3.5 26.5 3 24.5 4 26 3.5 25.5 3.5 25 4 25.5 4 26 3.5 25 3.5 25 3.5 25.5 3.5 25 4 26.5 3.5 25 4 26.5 4 25.5 3.5 26 3.5 24.5 3 23.5 3 24 4 26 4 24 4 25 4 26 4 26.5 3.5 25.5 3.5 25 4 25.5 4 24.5 4 26 4 25.5 3.5 25.5 3.5 25
Nilai 89.28571 94.64286 87.5 92.85714 91.07143 89.28571 91.07143 92.85714 89.28571 89.28571 91.07143 89.28571 94.64286 89.28571 94.64286 91.07143 92.85714 87.5 83.92857 85.71429 92.85714 85.71429 89.28571 92.85714 94.64286 91.07143 89.28571 91.07143 87.5 92.85714 91.07143 91.07143 89.28571
Kriteria Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik Sgt Baik
146
lampiran 28
No
REKAPITULASI NILAI ASPEK PSIKOMOTORIK KELAS KONTROL
I 1 E-01 2 E-02 3 E-03 4 E-04 5 E-05 6 E-06 7 E-07 8 E-08 9 E-09 10 E-10 11 E-11 12 E-12 13 E-13 14 E-14 15 E-15 16 E-16 17 E-17 18 E-18 19 E-19 20 E-20 21 E-21 22 E-22 23 E-23 24 E-24 25 E-25 26 E-26 27 E-27 28 E-28 29 E-29 30 E-30 31 E-31 32 E-32 Rata-rata
2
1
Kode
II
4 3 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3.922 Sgt tinggi
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
Ratarata 4 3.5 3.5 4 4 3.5 4 4 4 4 4 4 4 3.5 3.5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
I 3 3 3 2 2 3 2 2 2 3 2 2 4 3 4 3 3 3 3 3 3 3 2 3 3 2 3 3 2 2 3 2 2.84 tinggi
Skor yang diperoleh tiap aspek 4 RataRataI II I II I rata rata 4 4 4 3 2 2.5 3 4 4 4 4 3 3.5 4 4 4 4 2 2 2 2 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 2 3 2.5 2 4 4 4 3 2 2.5 3 4 4 4 3 3 3 3 3 4 3.5 4 3 3.5 4 4 4 4 3 3 3 3 3 4 3.5 4 2 3 4 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 4 2 3 4 4 4 4 2 3 2.5 2 4 4 4 2 2 2 2 4 4 4 3 2 2.5 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 2 2.5 3 4 4 4 4 3 3.5 4 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 2 2.5 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 4 2 3 4 4 4 4 3 3 3 3 3.97 2.88 2.86 Sgt tinggi tinggi tinggi 3
II 4 3 4 2 2 3 2 3 2 3 4 3 4 2 4 3 4 3 4 4 2 2 2 4 3 3 4 2 2 3 4 2
Ratarata 3.5 3 3.5 2 2 3 2 2.5 2 3 3 2.5 4 2.5 4 3 3.5 3 3.5 3.5 2.5 2.5 2 3.5 3 2.5 3.5 2.5 2 2.5 3.5 2
6
5 II 3 3 3 2 2 3 3 3 3 3 2 3 3 2 2 3 3 3 3 3 2 3 2 2 3 3 2 3 3 3 2 2
Ratarata 3 3.5 2.5 2.5 2.5 3 3 3 3 2.5 2.5 3 3.5 2.5 3 3 3.5 2.5 2.5 3 2.5 3 2.5 2.5 3.5 3 2.5 3 3 3 3 2.5
I 4 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 4 3 4 4 4 3 3 3 4 4 3 4 4 3 3 4 3 3 4 3 3.281 tinggi
7
II 3 3 3 4 4 3 3 3 3 3 3 3 3 4 3 3 3 3 3 3 4 3 4 3 3 3 3 3 3 3 3 4
Ratarata 3.5 3.5 3 3.5 3.5 3 3 3 3 3 3 3 3.5 3.5 3.5 3.5 3.5 3 3 3 4 3.5 3.5 3.5 3.5 3 3 3.5 3 3 3.5 3.5
I 2 2 3 3 2 3 3 3 2 3 2 2 2 3 2 2 2 3 3 3 2 2 3 2 2 2 3 2 3 3 2 2 2.56 Cukup
II 2 3 2 3 3 3 3 3 3 3 2 3 3 3 2 3 2 3 2 2 3 3 3 2 3 3 2 3 3 3 2 3
Jumlah Skor rataRatarata rata 2 22.5 2.5 23.5 2.5 21 3 22 2.5 21.5 3 22.5 3 22 3 22.5 2.5 21.5 3 22 2 21 2.5 22 2.5 24.5 3 22 2 22.5 2.5 23 2 23.5 3 22 2.5 21.5 2.5 22.5 2.5 22.5 2.5 22.5 3 22 2 22 2.5 24 2.5 22 2.5 22 2.5 22.5 3 22 3 22.5 2 23 2.5 21.5
Nilai 80.35714 83.92857 75 78.57143 76.78571 80.35714 78.57143 80.35714 76.78571 78.57143 75 78.57143 87.5 78.57143 80.35714 82.14286 83.92857 78.57143 76.78571 80.35714 80.35714 80.35714 78.57143 78.57143 85.71429 78.57143 78.57143 80.35714 78.57143 80.35714 82.14286 76.78571
Kriteria Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Sgt Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Sgt Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik Baik
147
144
Lampiran 29 HASIL ANGKET TANGGAPAN SISWA
No 1.
2. 3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
Pernyataan Saya mudah memahami materi larutan penyangga dan hidrolisis garam yang diajarkan menggunakan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ Setelah mengikuti pembelajaran ini saya lebih percaya diri untuk bertanya Saya merasa senang mengikuti pelajaran kimia dengan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ Model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ membuat saya lebih termotivasi untuk mempelajari kimia. Model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ dapat menyadarkan saya kalau membaca buku itu sangat penting dan belajar berkelompok itu lebih menyenangkan Saya lebih suka mempelajari kimia dengan menggunakan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ Model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ sangat sesuai jika diterapkan dalam pelajaran kimia Model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ melatih saya untuk aktif dalam pembelajaran Materi larutan penyangga dan hidrolisis garam yang disajikan dengan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ sangat menarik Pembelajaran kimia dengan model pembelajaran Cooperative Learning dengan strategi LSQ memudahkan saya dalam mempelajari dan mengingat kembali
SS
Tanggapan S TS STS
12%
82%
6%
0%
Ratarata Aspek 2,97
Kriteria
18%
54%
27%
0%
2,90
Tinggi
9%
75%
15%
0%
2,97
Tinggi
21%
63%
15%
0%
3,06
Tinggi
9%
85%
6%
0%
3,06
Tinggi
9%
82%
9%
0%
3,0
Tinggi
9%
82%
9%
0%
3,0
Tinggi
18%
72%
9%
0%
3,1
Tinggi
18%
78%
3%
0%
3,1
Tinggi
15%
78%
6.06
0%
3,1
Tinggi
Tinggi
145
Lampiran 30
Foto-foto Penelitian Pada saat pembelajaran
Pada Saat Praktikum
146
Lampiran 31