i digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
PRINSIP-PRINSIP PERILAKU APIP DAN KUALITAS AUDIT
TESIS
Diajukan untuk Melengkapi Tugas-Tugas dan Memenuhi Syarat-Syarat Guna Mencapai Derajat Magister Sains Program Studi Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret Surakarta
Oleh : ADI JUNIARSO NIM : S431308023
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2015
commit to user
i
ii digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
commit to user
ii
iii digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
commit to user
iii
iv digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
commit to user
iv
v digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
HALAMAN PERSEMBAHAN
Dengan ucapan terimakasih, tesis ini dipersembahkan kepada : Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Orang tua, saudara-saudariku, serta Inspektorat Kabupaten Boyolali
commit to user
v
vi digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id HALAMAN MOTTO
Sekalipun aku dapat berkata-kata dengan semua bahasa manusia dan bahasa malaikat, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama dengan gong yang berkumandang dan canang yang gemerincing. Sekalipun aku mempunyai karunia untuk bernubuat dan aku mengetahui segala rahasia dan memiliki seluruh pengetahuan; dan sekalipun aku memiliki iman yang sempurna untuk memindahkan gunung, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, aku sama sekali tidak berguna. Dan sekalipun aku membagi-bagikan segala sesuatu yang ada padaku, bahkan menyerahkan tubuhku untuk dibakar, tetapi jika aku tidak mempunyai kasih, sedikit pun tidak ada faedahnya bagiku. Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong. Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain. Ia tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi karena kebenaran.
(1 Korintus 13:1-6)
commit to user
vi
vii digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis haturkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena senantiasa melimpahkan rahmat dan karuniaNya, sehingga penulisan tesis ini dapat diselesaikan dengan judul “Prinsip-Prinsip Perilaku APIP dan Kualitas Audit” sebagai salah satu syarat menyelesaikan studi dan mencapai derajat Magister Program Studi Magiaster Akuntansi Universitas Sebelas Maret Surakarta. Penulis menyadari penelitian ini tidak sempurna dan tidak lepas dari kesalahan dan kekurangan akibat dari kurangnya pengetahuan dan pengalaman. Penyelesaian tesis ini bukan hasil jerih payah sendiri, akan tetapi melibatkan beberapa pihak yang memberikan bantuan, baik secara langsung maupun tidak langsung. Untuk itu penulis ingin menyampaikan rasa terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu penulis. Dengan kerendahan hati, penulis mengucapkan terimakasih kepada : 1.
Kepala Badan Pengawasan, Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Republik Indonesia yang telah berkenan memberikan bantuan kepada peneliti berupa Beasiswa STAR BPKP dalam menyelesaikan studi di program studi Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Sebelas Maret
2.
Prof. Dr. Ravik Karsidi, M.S., selaku Rektor Universitas Sebelas Maret Surakarta.
3.
Prof. Dr. Ir. Ahmad Yunus, M.S., selaku Direktur Program Pasca Sarjana Universitas Sebelas Maret Surakarta.
4.
Dr. Wisnu Untoro, M.S., selaku Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Sebalas Maret Surakarta.
5.
Dr. Payamta, M.Si., CPA, Ak., selaku Ketua Program Studi Magister commit to user Akuntansi Universitas Sebalas Maret Surakarta. vii
viii digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id 6.
Dra. Y. Anni Aryani, M.Prof.Acc., Ph.D., Ak., CA selaku Sekretaris Program Studi Magister Akuntansi Universitas Sebalas Maret Surakarta
7.
Dra. Y. Anni Aryani, M.Prof.Acc., Ph.D., Ak., CA, selaku dosen pembimbing telah memberikan bimbingan dengan sabar, meluangkan waktu dan pikiran, serta memotivasi dan membagikan ilmunya untuk keberhasilan penulisan tesis ini.
8.
Tim Penguji tesis yang telah berkenan memberikan saran dan masukan.
9.
Inspektur Inspektorat Kabupaten Boyolali, atas semangat dan bantuanya, dan teman-teman di Inspektorat Kabupaten Boyolali.
10.
Teman-teman Beasiswa STAR BPKP Kelas A. Terima kasih atas persahabatan dan rasa kekeluargaan yang terjalin selama ini semoga selalu menjadi saudara untuk selama-lamanya.
11.
Pihak-pihak lain yang telah berkenan membantu pelaksanaan penelitian hingga selesainya penulisan tesis. Surakarta, Mei 2015
Penulis
commit to user
viii
ix digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id DAFTAR ISI
Halaman HALAMAN JUDUL .......................................................................................
i
HALAMAN PERSETUJUAN ........................................................................
ii
HALAMAN PENGESAHAN .........................................................................
iii
HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN ....................................................
iv
HALAMAN PERSEMBAHAN .....................................................................
v
HALAMAN MOTTO .....................................................................................
vi
KATA PENGANTAR ....................................................................................
vii
DAFTAR ISI ...................................................................................................
ix
DAFTAR TABEL ...........................................................................................
xiii
DAFTAR GAMBAR ......................................................................................
xv
DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................
xvi
ABSTRAK .......................................................................................................
xii
ABSTRACT .....................................................................................................
xiii
BAB 1 PENDAHULUAN ...............................................................................
1
A. Latar Belakang Masalah ...............................................................
1
B. Perumusan Masalah.......................................................................
17
C. Tujuan Penelitian ..........................................................................
18
D. Manfaat Penelitian .......................................................................
18
BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN PENGEMBANGAN HIPOTESIS ....
19
A. Tinjauan Pustaka ...........................................................................
19
1. Stewardship Theory .................................................................
19
2. Integritas ..................................................................................
21
3. Obyektivitas .............................................................................. commit to user
22
ix
x digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
4. Kerahasiaan ..............................................................................
23
5. Kompetensi ............................................................................... 23 .............................................................................................. 6. Kualitas Audit ...........................................................................
24
7. Pengawasan Keuangan Daerah.................................................
26
B. Penelitian Terdahulu .....................................................................
27
C. Pengembangan Hipotesa ...............................................................
30
1. Pengaruh Integritas Terhadap Kualitas Audit ..........................
30
2. Pengaruh Obyektivitas Terhadap Kualitas Audit .....................
31
3. Pengaruh Kerahasiaan Terhadap Kualitas Audit ......................
32
4. Pengaruh Kompetensi Terhadap Kualitas Audit ......................
35
D. Kerangka Berfikir .........................................................................
36
BAB III METODE PENELITIAN...................................................................
37
A. Jenis Penelitian..............................................................................
37
B. Populasi, Sampel dan Pengambilan Sampel .................................
37
C. Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel ............................
38
1. Integritas ...................................................................................
38
2.
Obyektivitas .............................................................................
40
3. Kerahasiaan ..............................................................................
41
4. Kompetensi ...............................................................................
42
5. Kualitas Audit ...........................................................................
43
D. Penyusunan Kuesioner Final ..........................................................
44
E. Indikator Reflektif dan Formatif ......................................................
44
F. Teknik Analisa Data ........................................................................
47
1. Alat Analisis ............................................................................. commit to user
47
x
xi digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
2. Pengujian Instrumen .................................................................
52
a.
Uji Validitas dan Reliabilitas ............................................
53
b.
Uji Asumsi Multivariat ......................................................
54
c.
Uji Normalitas ...................................................................
54
BAB IVANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN ........................................
56
A. Gambaran Umum Responden .........................................................
56
B. Analisa Data 1. Uji Validitas dan Reliabilitas pilot test.....................................
59
a.
Hasil Uji Validitas pilot test ..............................................
60
b.
Hasil Uji Reliablitas pilot test ...........................................
61
C. Penyusunan kuesioner final penelitian ............................................
62
D. Hasil Uji Validitas dan Reliabilitas kuesioner final ........................
62
1. Hasil Uji Validitas kuesioner final ...........................................
63
2. Hasil Uji Reliabilitas kuesioner final .......................................
63
E. Uji Normalitas Data ........................................................................
64
F. Evaluasi Model SEM dengan SmartPLS .........................................
65
1. Prosedur Bootstrapping ............................................................
66
2. Evaluasi Outer Model/Model Pengukuran Indikator Formatif
67
a.
Evaluasi outer model konstruk Integritas ..........................
68
b.
Evaluasi outer model konstruk Obyektivitas.....................
70
c.
Evaluasi outer model konstruk Kompetensi ......................
72
d.
Evaluasi outer model konstruk Kerahasiaan .....................
74
3. Evaluasi outer model/Model Pengukuran Indikator Reflektif..
76
4. Evaluasi inner model/Model struktural ....................................
80
5. Uji Hipotesis ............................................................................. commit to user
86
xi
xii digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
6. Pembahasan ..............................................................................
87
a. Integritas berpengaruh positif terhadap Hasil Audit ..........
88
b. Obyektivitas berpengaruh positif terhadap Hasil Audit .....
89
c. Kerahasiaan berpengaruh positif terhadap Hasil Audit ......
91
d. Kompetensi berpengaruh positif terhadap Hasil Audit ......
92
BAB V PENUTUP ...........................................................................................
94
A. Kesimpulan...........................................................................................
94
B. Keterbatasan Penelitian ........................................................................
95
C. Saran .....................................................................................................
96
DAFTAR PUSTAKA .....................................................................................
98
LAMPIRAN .....................................................................................................
106
commit to user
xii
xiii digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id DAFTAR TABEL
Tabel 1 Dalil Teori Stewardship ......................................................................
20
Tabel 2 Penyebaran Kuesioner Penelitian........................................................
57
Tabel 3 Deskripsi Responden Penelitian..........................................................
59
Tabel 4 Hasil Uji Validitas Pilot Test ..............................................................
60
Tabel 5 Hasil Uji Reliabilitas Pilot Test ..........................................................
61
Tabel 6 Hasil Uji Validitas Kuesioner Final ....................................................
63
Tabel 7 Hasil Uji Reliabilitas Kuesioner Final
..........................................
63
Tabel 8 Hasil Uji Normalitas Data ...................................................................
64
Tabel 9 Signifikansi Outer Weight dan Outer Loading Konstruk Integritas ...
69
Tabel 10 Hasil Uji Multikolinieritas Konstruk Integritas ................................
70
Tabel 11 Signifikansi Outer Weight dan Outer Loading Konstruk Integritas ............................................................................................
71
Tabel 12 Hasil Uji Multikolinieritas Konstruk Obyektivitas ...........................
71
Tabel 13 Signifikansi Outer Weight dan Outer Loading Konstruk Kompetensi ........................................................................................
72
Tabel 14 Hasil Uji Multikolinieritas Konstruk Kompetensi ............................
73
Tabel 15 Signifikansi Outer Weight dan Outer Loading Konstruk Kerahasiaan .......................................................................................
74
Tabel 16 Hasil Uji Multikolinieritas Konstruk Kerahasiaan ...........................
75
Tabel 17 Hasil AVE .........................................................................................
78
Tabel 18 Cross Loading Aantara Indikator dengan Konstruk ........................
78
Tabel 19 Hasil Cronbachs Alpha dan Composite Reliability ..........................
80
Tabel 20 Hasil Uji Multikolinieritas Model ................................... commit toStruktural user
81
xiii
xiv digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tabel 21 Estimasi Koefisien Jalur ..................................................................
83
Tabel 22 Hasil uji effect size f 2 ......................................................................
84
Tabel 23 Hasil uji Stone-Geisser Q2 test ..........................................................
85
Tabel 24 Hasil Uji Hipotesis Berdasarkan Signifikansi Nilai t-statistic .........
86
Tabel 25 Ringkasan Hasil Pengujian Hipotesis ...............................................
87
commit to user
xiv
xv digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id DAFTAR GAMBAR
Gambar 1 Model Awal Kerangka Berfikir Penelitian......................................
36
Gambar 2 Perbedaan Indikator Refleksif dan Formatif ...................................
45
Gambar 3 Contoh Path Model PLS .................................................................
50
Gambar 4 Model Struktural menggunakan SmartPLS ....................................
66
Gambar 5 Full Model Hasil Proses Bootstrapping SmartPLS .........................
68
Gambar 6 Full Model Hasil Proses PLS Algorithm SmartPLS ........................
77
Gambar 7 Model Akhir Penelitian ...................................................................
87
commit to user
xv
xvi digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id DAFTAR LAMPIRAN
1.
Justifikasi kuesioner Sukriah, et al. (2009) untuk penyusunan kuesioner pilot test variabel Laten Integritas .....................................................................
2.
Justifikasi kuesioner Sukriah, et al. (2009) untuk penyusunan kuesioner pilot test variabel Laten Obyektivitas ...............................................................
3.
110
Justifikasi kuesioner Sukriah, et al. (2009) untuk penyusunan kuesioner pilot test variabel Laten Kualitas Audit ............................................................
5.
109
Justifikasi kuesioner Sukriah, et al. (2009) untuk penyusunan kuesioner pilot test variabel Laten Kompetensi .................................................................
4.
105
113
Penyusunan kuesioner Final penelitian berdasarkan feedback hasil pilot tes ...................................................................................................................
115
6.
Daftar Variabel Laten dan Variabel Indikator ..........................................
118
7.
Hasil Uji Validitas (pilot test) ..................................................................
119
8.
Hasil Uji Reliabilitas (pilot test) ..............................................................
122
9.
Hasil Uji Validitas ....................................................................................
123
10. Hasil Uji Reliabilitas ................................................................................
126
11. Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov ............................................
128
12. Hasil Uji Normalitas Berdasarkan Skewness dan Kurtosis .....................
128
13. Hasil Uji Multikolinieritas Konstruk ........................................................
128
14. Hasil Uji Multikolinieritas Full Model Struktural ...................................
130
15. Kuesioner Penelitian .................................................................................
130
commit to user
xvi
xvii digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
PRINSIP-PRINSIP PERILAKU APIP DAN KUALITAS AUDIT Adi Juniarso NIM : S431308023
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh PrinsipPrinsip Perilaku APIP yang mengacu kepada aturan Permenpan No:PER/04/M.PAN/03/2008 terhadap Kualitas Audit. Dilakukan pengujian terhadap 140 Auditor Internal Pemerintah Kabupaten/Kota yang terdiri dari Pejabat Fungsional Auditor dan P2UPD pada wilayah eks Karesidenan Solo Raya. Pengumpulan data menggunakan instrumen kuesioner serta analisis pengujian menggunakan program SmartPLS 2.0.M3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 3 Prinsip perilaku yaitu Integritas, Kerahasiaan dan Kompetensi berpengaruh terhadap Kualitas Audit, namun hasil pengujian menunjukkan bahwa Prinsip perilaku Obyektivitas tidak berpengaruh. Hasil pengujian tersebut kemungkinan disebabkan adanya konteks kesantunan jawa “ewuh-pakewuh” yang menjadi penyebab APIP tidak memahami serta menerapkan prinsip Obyektivitas.
Kata kunci : APIP, Kualitas Audit, Prinsip perilaku, ewuh pakewuh, SmartPLS.
commit to user
xvii
xviii digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
PRINCIPLES OF BEHAVIOUR OF INTERNAL AUDIT ON AUDIT QUALITY Adi Juniarso NIM : S431308023
ABSTRACT
This study intended to determine the effect of Principles of Behaviour of APIP, which refers to the Permenpan No: PER / 04 / M.PAN / 03/2008, over Audit Quality. Tests were performed on 140 Internal Auditor consisting of Auditor and P2UPD in the former residency Solo Raya region. Datas were collected using questionnaire and analyzed using SmartPLS 2.0.M3 program. The results showed that the three principles of behavior of Integrity, Confidentiality and Competence affected audit quality, but the test results showed that the principle of objectivity has no effect. The test results are likely due to the context of Java politeness "ewuh-pakewuh" which became the cause of APIP could not understand and apply the principles of objectivity.
Keywords: APIP, Audit Quality, Principles of Behaviour, ewuh pakewuh, SmartPLS.
commit to user
xviii
1 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
BAB I PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG MASALAH Government Auditing Standards edisi revisi tahun 2011 yang disusun oleh US Govarnment Accountability Office menjelaskan konsep akuntabilitas atas penggunaan sumber daya publik dan otoritas pemerintah merupakan kunci untuk proses pengelolaan suatu bangsa. Manajemen dan pejabat yang memiliki otoritas terhadap sumber daya publik bertanggung jawab untuk melaksanakan fungsi pelayanan publik dan memberikan layanan kepada masyarakat secara efektif, efisien, ekonomis, beretika, dan adil. Kebutuhan akuntabilitas telah menyebabkan permintaan untuk informasi lebih lanjut tentang program-program pemerintah dan jasa. Pejabat publik, legislator, dan warga ingin dan perlu mengetahui apakah dana pemerintah ditangani dengan benar dan sesuai dengan hukum dan peraturan. Mereka juga ingin dan perlu mengetahui apakah organisasi pemerintah, program, dan jasa mencapai tujuan mereka dan apakah organisasi, program, dan layanan beroperasi secara ekonomis dan efisien. Menurut Mardiasmo
(2003) agar
tidak terjadi
penyimpangan
dan
penyelewengan, pemberian wewenang dan keleluasaan harus diikuti dengan pengawasan dan pengendalian yang kuat, serta pemeriksaan yang efektif. Pengawasan dilakukan oleh pihak luar eksekutif (dalam hal ini DPRD dan masyarakat); pengendalian, yang berupa pengendalian internal dan pengendalian commit to user
1
2 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
manajemen, berada di bawah kendali eksekutif (pemerintah daerah) dan dilakukan untuk memastikan strategi dijalankan dengan baik sehingga tujuan tercapai; sedangkan pemeriksaan (audit) dilakukan oleh badan yang memiliki kompetensi dan independensi untuk mengukur apakah kinerja eksekutif sudah sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan. Sebuah tugas telah dianggap kompeten ketika telah dilakukan di tingkat kompetensi tertentu sesuai dengan syarat-syarat yang mengikutinya. Menurut Institute of Chartered Accountants in Australia dalam Auditing Competency Standard for Registered Company Auditors (2004), standar kompetensi menunjukkan tugas-tugas khusus yang diperlukan untuk melaksanakan pekerjaan tertentu secara kompeten dengan mempertimbangkan kinerja, faktor lingkungan dan keahlian individu yang ditunjukkan dengan performa tugas. Hal ini juga diamanatkan dengan adanya Peraturan Kepala Badan Pengawasan Keuangan Dan Pembangunan Nomor : PER-211/K/JF/2010 Tentang Standar Kompetensi Auditor. Audit internal membantu suatu organisasi dalam mencapai tujuannya melalui pendekatan sistematis dan disiplin untuk mengevaluasi dan memperbaiki efektivitas proses tata kelola organisasi, pengendalian, dan manajemen risiko (the effectiveness of risk management, control, and governance processes). Auditor
selain
bertanggung
jawab kepada pimpinan instansi
pengawasan yang bersangkutan sesuai dengan peraturan perundang-undangan, juga memiliki tanggung jawab profesi dan kewajiban moral kepada masyarakat pemakai jasa sesuai standar yang berlaku umum. commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
3 digilib.uns.ac.id
Di Pemerintah Kabupaten Boyolali, auditor internal telah diatur dalam Peraturan Daerah Kabupaten Boyolali No 16 Tahun 2011 tentang Organisasi dan Tata Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Boyolali. Sebagai auditor internal, inspektorat mempunyai tugas pokok melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan urusan pemerintahan daerah, pelaksanaan pembinaan atas penyelenggaraan pemerintahan desa dan pelaksanaan urusan pemerintahan desa. Pengawasan yang dilakukan oleh Inspektorat adalah pengawasan intern sebagai audit internal untuk memastikan tercapainya tujuan organisasi dari Pemerintah Kabupaten Boyolali secara keseluruhan. Kode Etik Profesi Akuntan Publik yang diterbitkan IAPI (2008), menuliskan bahwa setiap praktisi wajib menjaga kerahasiaan informasi yang diperoleh sebagai hasil dari hubungan profesional dan hubungan bisnisnya, serta tidak boleh mengungkapkan informasi tersebut kepada pihak ketiga tanpa persetujuan dari klien atau pemberi kerja, kecuali jika terdapat kewajiban untuk mengungkapkan sesuai dengan ketentuan hukum atau peraturan lainnya yang berlaku. Informasi rahasia yang diperoleh dari hubungan profesional dan hubungan bisnis tidak boleh digunakan oleh Praktisi untuk keuntungan pribadinya atau pihak ketiga. Adapun contoh hal-hal yang harus dipertimbangkan dalam menentukan sejauh mana informasi rahasia dapat diungkapkan yaitu apabila pengungkapan dijinkan dengan persetujuan penerima jasa, pengungkapan diharuskan oleh hukum, dan ketika ada kewajiban atau hak profesional untuk mengungkapkannya. Institute of Internal Auditor (1999) yang dikutip oleh Goodwin dan Yeo (2001) menyatakan bahwa audit internal merupakan jasa assurance dan konsultasi yang commit to user
4 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
obyektif dan independen, yang dirancang untuk memberi nilai tambah dan meningkatkan operasi organisasi untuk membantu pencapaian tujuan organisasi dengan mengevaluasi efektivitas manajemen risiko, pengendalian serta proses tata kelola.
Hal
tersebut
juga
ditegaskan
didalam
Lampiran
Permenpan
No:PER/05/M.PAN/03/2008 tentang Standar Audit Aparat Pengawas Intern Pemerintah menyatakan bahwa Pengawasan intern pemerintah merupakan fungsi manajemen yang penting dalam penyelenggaraan pemerintahan. Melalui pengawasan intern dapat diketahui apakah suatu instansi pemerintah telah melaksanakan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsinya secara efektif dan efisien, serta sesuai dengan rencana, kebijakan yang telah ditetapkan, dan ketentuan.
Pengawasan intern atas penyelenggaraan pemerintahan diperlukan
untuk mendorong terwujudnya good governance dan clean government dan mendukung penyelenggaraan pemerintahan yang efektif, efisien, transparan, akuntabel serta bersih dan bebas dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme. Menurut Mardiasmo1, aparat pengawas internal pemerintah merupakan garda depan bagi pencegahan dan pemberantasan korupsi. Hal tersebut dimungkinkan dapat dicapai dengan adanya kualitas hasil audit dalam pelaksanaan audit pengawasan keuangan daerah, sehingga APIP dapat lebih berperan dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi dan menciptakan good governance. Dengan adanya audit yang berkualitas yang dilakukan oleh APIP, diharapkan semakin baiknya pencegahan korupsi keuangan daerah.
1
commit to Lihat http://www.suarapembaruan.com
user
perpustakaan.uns.ac.id
5 digilib.uns.ac.id
Beberapa kasus yang berkaitan dengan praktik korupsi keuangan daerah terjadi di beberapa pemerintah daerah. Namun yang menjadi perhatian penulis adalah kasus korupsi yang terjadi di Boyolali, yaitu antara lain pemanfaatan dana bantuan sosial yang melibatkan ratusan sekolah dan LSM tahun 2010 dan 2011 2, Bendung Penggung Kecamatan Wonosegoro 3 , kasus korupsi pengadaan bibit lele 4 . Perkembangan yang terbaru di Boyolali berkaitan dengan Bendung Penggung Kecamatan Wonosegoro adalah seorang kepala dinas aktif dan 3 orang PNS yang dinyatakan sebagai terdakwa oleh Kejaksaan Negeri Boyolali5. Bahkan Asosiasi Auditor Internal Pemerintah Indonesia (AAIPI) menyatakan bahwa sebanyak 94 persen Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) di pusat dan daerah tak bisa mendeteksi terjadinya korupsi6. Permenpan No:PER/04/M.PAN/03/2008 merupakan sebuah peraturan yang mengatur adanya kode etik bagi Aparat Pengawasan Internal Pemerintah, dengan maksud menciptakan adanya pengawasan oleh APIP yang berkualitas dan auditor yang profesional dengan budaya etis dalam profesi APIP. Untuk itu disyaratkan diberlakukan dan dipatuhinya aturan perilaku yang menuntut disiplin dari auditor APIP yang melebihi tuntutan peraturan perundang-undangan berupa Kode Etik yang mengatur nilai-nilai dasar dan pedoman perilaku, yang dalam pelaksanaannya memerlukan pertimbangan yang seksama dari masing-masing auditor, sehingga diharapkan supaya hasil audit dari APIP dapat bermanfaat bagi pimpinan dan unit
2
Lihat http://m.suaramerdeka.com Lihat http://jateng.tribunnews.com 4 Lihat http://www.timlo.net; http://www.suaramerdeka.com 5 Lihat (http://www.solopos.com, http://www.timlo.net, http://www.suaramerdeka.com, commit to user http://jateng.tribunnews.com, https://id.berita.yahoo.com, 6 Lihat http://www.suarapembaruan.com 3
6 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
kerja serta pengguna lainnya untuk dapat meningkatkan kinerja organisasi secara keseluruhan. Permenpan tersebut menyebutkan adanya 4 prinsip-prinsip perilaku bagi auditor/APIP yaitu Integritas, Obyektifitas, Kerahasiaan dan Kompetensi. Tujuan dari kode etik tersebut adalah mendorong sebuah budaya etis dalam profesi APIP, memastikan bahwa seorang profesional akan bertingkah laku pada tingkat yang lebih tinggi dibandingkan dengan PNS lainnya serta mencegah terjadinya tingkah laku yang tidak etis, agar terpenuhi prinsip-prinsip kerja yang akuntabel dan terlaksananya pengendalian audit sehingga dapat terwujud auditor yang kredibel dengan kinerja yang optimal dalam pelaksanaan audit sehingga hasil audit APIP yang diperoleh juga dapat maksimal. Maka APIP harus dapat memahami dan menjadikannya sebagai pedoman prinsip-prinsip perilaku auditor dalam pelaksanaan audit yang dilakukan sehingga diharapkan kasus-kasus yang dimuat dalam surat kabar seharusnya tidak perlu terjadi. Pada
sektor
publik,
sesuai
dengan
amanat
Permenpan
No:PER/05/M.PAN/03/2008, proses audit yang dilakukan oleh Aparat Pengawas Internal Pemerintah harus berpedoman pada standar audit dalam Permenpan tersebut. Standar tersebut merupakan sebuah pedoman minimal yang wajib menjadi pedoman bagi APIP dalam melaksanakan audit, yang mampu menjamin terlaksananya pengawasan internal yang efektif, efisien dan tentunya berkualitas. Kualitas audit menurut Francis (2011) digambarkan dengan 6 buah level unit analisis yang ada dalam penelitian-penelitian dalam bidang Audit, yaitu audit input (input level), audit process (next level), accounting firms, audit industry dan audit commit to user
7 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
market, institution, serta economic consequences of audit outcomes. Beliau mengatakan bahwa kualitas audit dipengaruhi oleh masing-masing level tersebut. Audit memiliki kualitas pada input level apabila auditor yang menerapkannya kompeten dan independen, serta pengujian prosedur yang dilakukan dapat menghasilkan bukti yang relevan dan andal. Kualitas dari audit input mengalir menuju proses audit, dimana audit memiliki kualitas apabila personil audit yang terlibat dalam audit dapat mengambil keputusan mengenai pengujian tertentu yang akan dipergunakan dan secara tepat mengevaluasi bukti yang didapatkan dari tahap sebelumnya untuk selanjutnya dihasilkan laporan hasil audit. Kualitas audit dipengaruhi oleh institusi/KAP dimana auditor bekerja. Hal tersebut dapat nampak apabila pada institusi tersebut mengembangkan prosedur pengujian yang akan dipergunakan dalam pelaksanaan audit serta dapat memotivasi auditor. Kemudian, dorongan dari KAP dan auditornya untuk dapat menghasilkan audit yang berkualitas dipengaruhi oleh institusi yang mengatur audit dan memberikan hukuman bagi auditor dan KAP apabila menghasilkan audit yang tidak berkualitas dan disalahgunakan. Disimpulkan oleh beliau bahwa untuk mencapai kualitas audit dapat dilakukan dengan keterbukaan dari praktisi dan pembuat regulasi, serta bekerja sama dengan akademisi untuk mencapai apa yang disebut dengan tujuan bersama, yaitu pemahaman yang lebih baik dari beragamnya pemicu kualitas audit yang mampu membuat audit menjadi lebih baik, serta membantu perumusan aturan oleh regulator yang mengatur bidang auditing untuk menyusun kebijakan yang cost-effective untuk meningkatkan kualitas hasil audit. commit to user
8 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Ada 2 hal yang memotivasi auditor untuk menghasilkan audit yang berkualitas menurut Skinner dan Srinivasan (2012), yaitu (1) dorongan litigation/insurance; dan (2) dorongan insentif. Dalam kondisi (1), apabila auditor secara hukum bertanggung jawab terhadap kegagalan dari audit yang dilaksanakan, maka auditor akan termotivasi untuk menghasilkan audit yang berkualitas, demi menghindari biaya yang timbul atas permasalahan hukum. Peran sebagi insurance muncul karena investor lebih menyukai KAP yang besar, karena KAP tersebut lebih dapat memenuhi kepentingan hukum dari investor, serta menyediakan jaminan keuangan terhadap adanya audit yang tidak berkualitas. Dalam kondisi (2), auditor memiliki insentif untuk mendapatkan nama baik untuk menghindari kegagalan audit, karena kualitas audit merupakan hal yang sangat penting bagi klien dan pasar sangat menghargai jasa audit. Ketika reputasi KAP menurun karena tidak mampu menghasilkan audit yang berkualitas, maka klien akan cenderung menggantinya dengan auditor/KAP lain. Knechel, Krishnan, Pevzner, Shefchik dan Velury (2012) mengatakan bahwa kualitas audit sering diperdebatkan namun sedikit dipahami. Sudah lebih dari 20 tahun sejak dilakukannya penelitian tentang kualitas audit namun tidak banyak kesepakatan yang dicapai tentang bagaimana mendefinisikan kualitas, namun memberikan masing-masing pihak pemahaman tentang kualitas audit. Disimpulkan bahwa audit yang “baik” adalah audit yang dilaksanakan berdasarkan perencanaan proses audit yang baik oleh auditor yang termotivasi dan terlatih, yang memahami ketidakpastian pada proses audit dan dapat memahami kondisi unik yang ada pada auditee.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
9 digilib.uns.ac.id
Deis dan Giroux (1992) mengungkapkan pendapatnya mengenai kualitas audit. Menurut mereka, kualitas audit masih menjadi permasalahan dalam profesi akuntan. Sebuah celah kredibilitas dalam laporan keuangan pemerintah muncul ketika ditemukan bahwa praktek akuntansi yang buruk menimbulkan krisis keuangan di New York dan kota-kota lain pada tahun 1970. Sebagai tanggapan, pemerintah mengeluarkan peraturan baru yang bertujuan meningkatkan perbaikan terhadap praktik pelaporan keuangan, meningkatkan pertanggungjawaban pelaporan auditor serta mengadakan program untuk memonitor kualitas audit. Sama halnya dengan kegagalan audit pada sektor bisnis, kurangya kualitas audit pada sektor publik mengakibatkan ketidak percayaan masyarakat terhadap profesi akuntan. Penelitian Rubin (1988) yang disajikan oleh Deis dan Giroux (1992) menyatakan bahwa kualitas audit sektor bisnis dapat digeneralisasikan kepada sektor publik. Hasil penelitian Deis dan Giroux (1992) yaitu semakin panjang tenure maka kualitas audit akan semakin menurun (Carey dan Simnet 2006; Chen, Elder dan Liu, 2005) dan semakin banyak jumlah klien maka kualitas audit semakin baik (Giroux & Jones, 2011). Carey dan Simnet (2006); Chen, et al, 2005 beranggapan bahwa semakin lama tenure dari partner audit, maka relasi yang terjalin akan berdampak pada independensi, serta mampu mengurangi kemampuan partner audit untuk melakukan critical appraisal. Penelitian Carey dan Simnet (2006) juga mengungkapkan didalam Code of Ethic yang dikeluarkan IFAC tahun 2001 telah diatur bahwa perpanjangan tenure partner dalam sebuah audit mampu menimbulkan “familiarity threat” (Firth, Rui dan Wu, 2012). Normalnya, partner commit to user
10 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
audit dirotasi setelah beberapa periode yang ditentukan sebelumnya, paling lama 7 tahun. Dengan kewajiban adanya rotasi partner audit tersebut diharapkan kualitas audit akan dapat dipertahankan pada level yang sama. Namun penelitian Ghosh dan Moon (2005) tentang Audit Tenure and Perceptions of Audit Quality memberikan hasil yang berbeda. Dengan menggunakan investor, independence rating agencies dan financial analysts sebagai subyek penelitian, hasil penelitiannya adalah tenure yang semakin lama akan meningkatkan kualitas audit. Komite audit yang efektif juga dapat menentukan kualitas audit (Abbot, Parker, Peters dan Gary, 2007; Al-Ajmi, 2009), yaitu komite audit yang independen, melakukan pertemuan secara rutin serta memiliki keanggotan seorang ahli keuangan, dimana komite audit merupakan key stakeholder dalam pengauditan. Komite audit tersebut tidak akan memberikan tugas-tugas audit yang dilakukan oleh auditor internal untuk dilakukan outsourcing kepada auditor eksternal. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga independensi auditor, karena tugas-tugas yang rutin tersebut memiliki karakteristik yang berulang, dan dapat mengakibatkan ketergantungan ekonomi. Abbot, et al. (2007) juga berpendapat bahwa aktivitas audit internal yang berhubungan dengan kerahasiaan klien sebaiknya tidak dilakukan outsoucing kepada pihak eksternal. Al-Ajmi (2009) juga menyatakan bahwa kualitas audit adalah sebuah hasil dari berfungsinya sebuah tim audit, dan mungkin dapat memberikan hasil yang terbaik berdasarkan ketersediaan dari sumber daya yang cukup (DeAngelo,1981b; Frantz, 1999 yang diacu oleh Al-Ajmi (2009), serta adanya sistem pengendalian yang berkualitas. commit to user
11 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Terkait dalam hal rotasi partner audit, dalam penelitian eksperimental dengan subyek loan officer pada bank di Amerika oleh Daniels dan Booker (2011) memberikan hasil bahwa kebijakan rotasi dari firma audit akan meningkatkan persepsi para loan officers terhadap independensi auditor, namun tidak meningkatkan persepsi terhadap kualitas audit. Hasil penelitian yang sama juga diberikan oleh Firth, et al (2012). Mengambil lokasi penelitian di Tiongkok, dengan menggunakan
kecenderungan
auditor
untuk
mengeluarkan
opini
audit
termodifikasi (MAO) sebagai proksi untuk kualitas audit, ditemukan bahwa KAP yang mewajibkan rotasi parter audit, lebih banyak berhubungan dengan adanya MAO, dibanding KAP yang tidak menggunakan rotasi partner audit pada daerah yang kurang berkembang. Artinya adalah pada KAP yang menerapkan kebijakan rotasi partner audit akan lebih sering mengeluarkan perubahan atas opini audit dimana hal tersebut ditunjukkan oleh Modified Audit Opinion yang diberikan kepada klien. Dalam menentukan kualitas audit, Chen, Elder dan Liu (2005) berpendapat bahwa penolakan terhadap tekanan dari pihak manajemen klien ketika pihak manajemen menginginkan adanya negosiasi terhadap permasalahan-permasalah dalam pelaporan keuangan dapat menggambarkan kualitas audit. Mereka menggunakan dua proksi untuk menguji hal tersebut, yaitu keahlian auditor dan besarnya KAP. Semakin auditor memiliki keahlian tertentu dan semakin besar firma audit, maka negosiasi yang dikehendaki manajemen klien tersebut akan mendapatkan penolakan dari auditor, sehingga kualitas audit akan meningkat. Ketika pihak auditor dan klien melakukan negosiasi terhadap permasalahancommit to user
perpustakaan.uns.ac.id
12 digilib.uns.ac.id
permasalahan yang ditemukan terkait dengan pelaporan keuangan klien, menjaga integritas dari audit merupakan kewajiban bagi auditor dan hal itu dipersyaratkan dalam standar profesi akuntansi. Hasil penelitian hanya mendukung keahlian tertentu dari auditor yang memiliki hubungan dengan kualitas audit, sedangkan ukuran KAP tidak berhubungan dengan kualitas audit. Hal ini sesuai dengan penelitian Lowensohn, Johnson, Elder dan Davies (2007) yang mengambil lokasi penelitian pada Pemerintah Daerah di Florida. Integritas, oleh Netherland Court of Audit (NCA) dalam The Concept of Integrity, digambarkan sebagai suatu keadaan yang utama (virtue), tidak merusak (incorruptibility), serta tidak adanya pelemahan (being unimpaired). Integritas juga lebih dari sekedar hanya mematuhi hukum dan peraturan. Integritas menurut The Auditing Practices Board (APB) Ethical Standard (2011) merupakan sebuah prasyarat bagi semua bidang pekerjaan yang menyangkut kepentingan masyarakat banyak. Dalam profesi audit, integritas mewajibkan bagi auditor untuk tidak terpengaruhi oleh konflik kepentingan. BPKP (2008) juga menyebutkan bahwa sikap jujur, berani, bijaksana dan bertanggungjawab diperlukan dalam meningkatkan integritas. Kompetensi adalah kemampuan, kecakapan yang dimiliki oleh seseorang dalam menjalankan suatu pekerjaan/tugas tertentu. Mengacu kepada Institute of Chartered Accountants in Australia dengan standarnya yaitu Auditing Competency Standard for Registered Company Auditors (2004), kompetensi berhubungan dengan pengetahuan dan keahlian dalam melakukan berbagai tugas dalam konteks pekerjaan tertentu. Untuk mengevaluasi kompetensi dapat dilakukan dengan commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
13 digilib.uns.ac.id
penilaian terhadap input (memiliki pengetahuan dan keahlian untuk melaksanakan suatu tugas) serta penilaian terhadap output (secara kompeten mampu menyelesaikan suatu tugas tertentu). Dengan adanya kompetensi terhadap suatu bidang/keahlian, maka didalam menjalankan suatu pekerjaan/tugas tertentu, diharapkan penyelesaian tugas tersebut dapat lebih efektif dan efisien. Prinsip kerahasiaan menurut IFAC (2006) Seksi 140 menimbulkan kewajiban untuk tidak mengungkapkan informasi yang didapatkan dari sebuah aktivitas/tugas tertentu, atau relasi dengan klien, tanpa adanya otorisasi yang khusus, ataupun ada sebuah kewajiban hukum untuk mengungkapkannya; serta memanfaatkan informasi penting dan rahasia, yang dihasilkan dari sebuah aktivitas, tugas atau relasi dengan klien, untuk kepentingan pribadi ataupun kepentingan pihak lain. Sebuah profesi juga wajib menjaga kerahasiaan sebuah informasi perusahaan ataupun organisasi, kecuali adanya kewajiban hukum untuk mengungkapkan informasi tersebut. Dengan prinsip kerahasiaan, maka profesi tidak memberikan informasi yang sifatnya rahasia, yang didapatkan dari pelaksanaan tugasnya dan berhubungan dengan klien Obyektifitas dalam APB (2011) dinyatakan sebagai suatu keadaan pikiran yang tidak memiliki bias, prasangka, dan kompromi, sehingga keadaan tersebut mampu memberikan pertimbangan yang wajar dan tidak berat sebelah, terhadap semua permasalahan yang timbul dari tugas-tugas yang dijalankan. Sama halnya dengan integritas, obyektivitas merupakan prinsip etika yang fundamental, dan mewajibkan auditor dalam memberikan pertimbangan terkait dengan permasalahan yang timbul tersebut tidak terpengaruh dengan konflik kepentingan yang dialami. commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
14 digilib.uns.ac.id
Beberapa peneliti telah menguji pengaruh prinsip-prinsip perilaku kompetensi, obyektifitas, integritas, kerahasiaan, seperti yang diamanatkan dalam Permenpan No:PER/04/M.PAN/03/2008, terhadap kualitas audit. Namun tidak semua dari prinsip-prinsip perilaku tersebut telah diteliti oleh peneliti sebelumnya. Tjun Tjun, Marpaung dan Setiawan (2012); Effendy (2010); Sukriah, Akram dan Inapty (2009); Badjuri (2012), dan semuanya mendapatkan kesimpulan yang sama bahwa kompetensi berpengaruh terhadap hasil audit, sementara penelitian Sujana (2013) serta Kisnawati (2012) ternyata menghasilkan kesimpulan yang berbeda yaitu bahwa kompetensi tidak berpengaruh terhadap hasil audit. Hal tersebut masih menimbulkan pertanyaan apakah benar kompetensi tidak berpengaruh terhadap hasil audit. Untuk prinsip perilaku Obyektivitas dan Integritas telah diteliti oleh Sukriah, et al. (2009), Mabruri dan Winarna (2010), serta Badjuri (2012). Kesimpulan terkait dengan obyektivitas masih terdapat perbedaan, yaitu Sukriah, et al. (2009), serta Mabruri dan Winarna (2010) menyatakan bahwa obyektivitas berpengaruh terhadap hasil audit, sedangkan Badjuri (2012) menyatakan sebaliknya. Untuk kesimpulan terkait dengan Integritas masih terdapat perbedaan hasil, yaitu Sukriah, et al. (2009) menyatakan integritas tidak berpengaruh terhadap hasil audit, sedangkan Mabruri dan Winarna (2010) serta Badjuri (2012) menyatakan sebaliknya. Berdasarkan hasil-hasil penelitian yang masih inkonsisten, menurut penulis seharusnya sesuai dengan konsideran Permenpan No:PER/04/M.PAN/03/2008 bahwa dalam rangka mewujudkan kepemerintahan yang baik, berdaya guna, berhasil guna, bersih dan bertanggung jawab diperlukan adanya pengawasan oleh commit to user
15 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
APIP yang berkualitas dan auditor yang profesional dimana untuk mewujudkan hal tersebut dibutuhkan suatu budaya etis dalam profesi APIP seperti yang tercantum dalam prinsip-prinsip perilaku yaitu Integritas, Obyektivitas, Kerahasiaan dan Kompetensi, sehingga terpenuhi prinsip-prinsip kerja yang akuntabel dan terlaksananya pengendalian audit sehingga dapat terwujud auditor yang kredibel dengan kinerja yang optimal dalam pelaksanaan audit. Sesuai dengan informasi dari APIP Inspektorat Jendral Kementrian, Kelautan dan Perikanan 7 , di dalam pelaksanaan tugasnya, terdapat 2 jabatan fungsional yang menjadi penopang tugastugas Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) sebagai audit internal pemerintah daerah, yaitu auditor dan P2UPD yang saling bersinergi untuk melaksanakan tugas sebagai audit internal. Diharapkan oleh penulis, dengan mempedomani aturan tersebut, dalam melaksanakan tugasnya APIP dapat menghasilkan kualitas audit yang lebih optimal. Sebagian dari instrumen penelitian ini menggunakan instrument penelitian dari Sukriah, et al. (2009) dengan beberapa penyesuaian. Sukriah, et al. (2009) menggunakan 5 buah variabel independen yaitu pengalaman kerja auditor, independensi auditor, obyektivitas auditor, integritas auditor dan kompetensi auditor dan 1 variabel dependen yaitu kualitas hasil pemeriksaan. Sebelum kuesioner disebarkan, dilakukan pilot kuesioner terlebih dahulu. Kuesioner yang digunakan untuk pilot merupakan penyesuaian dari instrument Sukriah, et al (2009). Dalam melakukan penyesuaian kuesioner, penulis dibantu oleh 1 orang
7
Lihat http://www.itjen.kkp.go.id
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
16 digilib.uns.ac.id
Pengendali Teknis tim audit dan 2 orang Ketua Tim pada Inspektorat Kabupaten Boyolali serta 1 orang mahasiwa S3 Akuntansi UNS. Penulis beranggapan bahwa kuesioner penelitian Sukriah, et al. (2009) sudah mampu mengukur variabelvariabel yang digunakan dalam penelitian ini, karena penyusunan kuesioner penelitian tersebut telah mengacu pada standar yang ditetapkan oleh BPKP dan Permenpan. Namun menurut penulis instrumen tersebut kurang sederhana sehingga berpotensi menyebabkan bias bagi responden dalam menjawab serta berpotensi membuat responden memiliki pemahaman yang berbeda. Selain itu penggunaan kata auditor dalam kuesioner penelitian Sukriah, et al (2009) kurang tepat karena dalam penelitian ini respondennya adalah APIP (auditor dan pejabat P2UPD). Justifikasi dalam penyesuaian kuesioner Sukriah, et al. (2009) akan disajikan pada lampiran. Perbedaan penelitian ini dengan penelitian terdahulu adalah : 1.
Penelitian ini menambahkan prinsip Kerahasiaan seperti yang diamanatkan dalam Permenpan No: PER/04/M.PAN/03/2008 sehingga prinsip-prinsip perilaku yang diuji ada 4 (empat) yaitu Integritas, Obyektifitas, Kerahasiaan dan Kompetensi terhadap kualitas audit APIP.
2.
Penelitian ini menggunakan teknik analisis SEM (Structural Equation Modelling) dalam menganalisis variabel-variabel yang tidak dapat diukur secara langsung (variabel laten/variabel unobserved) dan memerlukan beberapa indikator untuk mengukurnya (variabel manifest/variabel indikator). Indikator dalam penelitian ini bertipe formatif dan reflektif. Indikator bertipe formatif digunakan untuk mengukur variabel Integritas, Obyektivitas, commit to user
17 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Kerahasiaan dan Kompetensi dikarenakan indikator-indikator tersebut merupakan substansi yang menyusun variabel-variabel laten dalam Permenpan No: PER/04/M.PAN/03/2008. Sedangkan
indikator bertipe reflektif
digunakan untuk mengukur variabel Kualitas Audit seperti yang diamanatkan dalam Permenpan No: PER/05/M.PAN/03/2008 karena menurut penulis, sesuai dengan pendapat Fornell dan Bookstein (1982) yang dikutip oleh Ghozali (2014), variabel Kualitas Audit dapat dipandang sebagai faktor yang menimbulkan sesuatu yang diamati.
B. PERUMUSAN MASALAH Masih adanya inkonsistensi atas hasil-hasil penelitian yang telah dilakukan sebelumnya terhadap pengaruh Integritas, Obyektivitas dan Kompetensi terhadap hasil audit, serta dengan adanya prinsip-prinsip perilaku APIP yaitu Integritas, Obyektivitas, Kerahasiaan dan Kompetensi yang diamanatkan secara wajib dalam Permenpan No: PER/04/M.PAN/03/2008, maka pertanyaan penelitian yang diajukan adalah sebagai berikut: 1.
Apakah integritas berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP.
2.
Apakah obyektivitas berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP.
3.
Apakah kerahasiaan berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP.
4.
Apakah kompetensi berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP.
C. TUJUAN PENELITIAN commit to user
18 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Sejalan dengan rumusan masalah diatas, maka penelitian ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan penelitian yang diberikan diatas : 1.
Mengetahui apakah terdapat pengaruh integritas terhadap kualitas audit APIP sebagai pengawas keuangan daerah.
2.
Mengetahui apakah terdapat pengaruh obyektivitas terhadap kualitas audit APIP sebagai pengawas keuangan daerah.
3.
Mengetahui apakah terdapat pengaruh kerahasiaan terhadap kualitas audit APIP sebagai pengawas keuangan daerah.
4.
Mengetahui apakah terdapat pengaruh kompetensi terhadap kualitas audit APIP sebagai pengawas keuangan daerah.
D. MANFAAT PENELITIAN Diharapkan hasil dari penelitian ini bermanfaat sebagai : 1.
Bahan pengambilan kebijakan bagi para pemegang kebijakan setelah hasil dari penelitian ini diketahui, sehingga dapat diberikan langkah-langkah yang perlu di dalam pengembangan Aparat Pengawasan Internal Pemerintah di Pemerintah Daerah se Subosukowonosraten.
2.
bahan evaluasi dan masukan di dalam proses untuk meningkatkan kualitas hasil audit dan Aparat Pengawasan Internal Pemerintah pada Pemerintah Kabupaten/Kota yang lain.
3.
dapat menambah referensi di dalam pengembangan kualitas hasil audit terkait dengan prinsip-prinsip perilaku APIP. BAB II commit to user
19 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
TINJAUAN PUSTAKA DAN PENGEMBANGAN HIPOTESIS
A. Tinjauan Pustaka 1.
Stewardship Theory Donaldson dan Davis (1989, 1991) seperti yang diacu oleh Davis, Schoorman
dan
Donaldson
(1997)
menyatakan
bahwa
dalam
stewardship
theory,
manajer/eksekutif bertindak sebagai steward / pelayan yang berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi prinsipal. Hal tersebut dikarenakan model dari teori tersebut mengambil gambaran seorang pelayan / steward yang memiliki karakteristik pro terhadap organisasi, perilaku kolektif lebih tinggi dari perilaku individual yang cenderung mementingkan diri sendiri. Perilaku pelayan tidak akan bertentangan dengan tujuan yang telah ditetapkan dalam organisasi, tidak akan menggunakan cara-cara yang mementingkan diri sendiri melainkan perilaku yang kooperatif bagi organisasi. Menurut Muth dan Donaldson (1991), stewardship theory memberikan pemahaman yang lebih luas terhadap motivasi non financial dalam perilaku manajerial, antara lain kebutuhan pencapaian dan pengakuan, kepuasan atas kinerja yang baik, memberikan rasa hormat terhadap wewenang, dan etika dalam bekerja. Selanjutnya dalam Davis, et al. (1997) dijelaskan bahwa perilaku kolektif tersebut disebabkan karena steward berusaha mencapai tujuan dari organisasi, dimana hal ini akan membantu prinsipal yang merupakan shareholder ataupun stakeholder karena tujuan mereka telah dilaksanakan oleh steward melalui kinerja commit to user
19
20 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
organisasi yang baik. Seorang steward yang berhasil meningkatkan kinerja organisasi akan memuaskan banyak pihak, termasuk para shareholder dan stakeholder dari organisasi tersebut. Tentu saja steward memiliki motivasi pribadi, yaitu dengan cara memahami bahwa adanya trade-off antara kebutuhan pribadi dan tujuan organisasi, serta dengan cara bekerja demi tujuan organisasi, maka steward mampu mencapai motivasi pribadi. Hal tersebut karena steward memiliki persepsi bahwa hasil yang diperoleh dari perilaku kolektif lebih besar daripada hasil yang diperoleh dari perilaku individual, sehingga kepentingan dan motivasi seorang steward lebih terarah kepada tujuan organisasi. Pada penelitian yang dilakukan oleh Podrug, N. (2011) dan Davis, et al. (1997) terdapat ringkasan berupa tabel dari dalil stewardship theory dimana manajer selalu bertindak untuk memaksimalkan tujuan organisasi, dengan adanya manajemen lingkungan aktivitas bisnis yang beretika, responsive, inovatif dan profitable sebagai berikut: Tabel 1 Dalil Teori Stewardship Manajer sebagai Pendekatan governance Model perilaku manusia
Pelayan (steward) Sosiologis dan Psikologis Kolektivistik, pro-organisasi, dapat dipercaya Tujuan prinsipal Aktualisasi diri, pertumbuhan
Manajer termotivasi oleh Motivasi Kepentingan manajerKonvergen prinsipal Memfasilitasi dan memperkuat Kerangka Perbaikan kinerja Tujuan Kepercayaan Hubungan prinsipal-manajer Kolektivisme Budaya Sumber : Diolah oleh penulis dari Podrug, N (2011), dan Davis, et al. (1997) commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
21 digilib.uns.ac.id
Di sektor publik, yang menjadi prinsipal adalah masyarakat dan APIP berperan sebagai steward bagi prinsipal. Kewajiban APIP sebagai steward bagi prinsipal terletak pada tugas-tugas audit yang dijalankan, karena dalam melakukan tugastugas tersebut perilaku dari APIP tidak boleh bertentangan dengan tujuan organisasi dalam menjalankan tugas-tugas pengauditan, karena motivasi dari APIP sebagai steward adalah pencapaian dan pengakuan, kepuasan atas kinerja yang baik, hormat terhadap wewenang, dan etika dalam bekerja. Tugas-tugas APIP sebagai audit internal sangat penting bagi kepentingan masyarakat karena tugas-tugas tersebut kadang memiliki hubungan dengan kasus-kasus korupsi yang juga merugikan kepentingan masyarakat.
2.
Integritas US GAO (2011) seperti yang tercantum dalam Government Auditing Standarts
edisi revisi tahun 2011 menjelaskan mengenai konsep integritas. Hal tersebut berhubungan dengan kepercayaan publik kepada pemerintah, dimana kepercayaan publik tersebut dipertahankan dan diperkuat oleh auditor dalam melaksanakan tanggung jawab profesional mereka. Integritas meliputi sikap yang obyektif, berdasarkan fakta, non-partisan, dan tidak terkait dengan ideologi tertentu, serta mempertimbangkan entitas yang diaudit dan pengguna auditor laporan. Tuntutan bagi auditor dalam prinsip perilaku integritas menurut BPKP (2008) dalam Modul Kode Etik dan Standar Audit yaitu memiliki kepribadian yang dilandasi kejujuran, keberanian, kebijaksanaan, serta tanggung jawab untuk menciptakan kepercayaan guna memberikan dasar bagi pengambilan keputusan yang handal. Sikap jujur juga commit to user
22 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
didukung oleh keberanian untuk menegakkan kebenaran serta tidak mudah diancam dengan berbagai ancaman. Sikap bertanggung jawab dapat dinilai berdasarkan pengumpulan bukti temuan hasil pemeriksaan yang cukup, kompeten dan relevan dalam penyampaian hasil pengawasannya.
3.
Obyektivitas US GAO (2011) melalui Government Auditing Standarts (2011) memberikan
pemahaman mengenai obyektifitas, dimana kredibilitas audit di sektor pemerintah didasarkan pada obyektivitas auditor dalam melaksanakan tanggung jawab profesional mereka. Objektivitas termasuk menjadi independence in fact dan independence in appearance ketika memberikan audit, menjaga sikap ketidakberpihakan, memiliki kejujuran intelektual, dan bebas dari konflik kepentingan. Dalam prinsip perilaku obyektivitas menurut BPKP (2008) dalam Modul Kode Etik dan Standar Audit, auditor harus menjunjung tinggi ketidakberpihakan profesional dalam proses pengumpulan, pengevaluasian, dan melakukan pemrosesan data/informasi yang berhubungan dengan audit, dan dapat membuat penilaian seimbang atas semua situasi yang relevan serta tidak dipengaruhi kepentingan pribadi maupun orang lain dalam pengambilan keputusan. Untuk itu diharapkan auditor supaya tidak berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan yang mungkin mengganggu atau dianggap mengganggu penilaian yang tidak memihak atau menyebabkan conflict of interest serta menolak pemberian dari auditi yang terkait dengan pertimbangan profesionalnya. 4.
Kerahasiaan
commit to user
23 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Mengambil penjelasan dari BPKP (2008) dalam Modul Kode Etik dan Standar Audit mengenai prinsip perilaku kerahasiaan bagi auditor, auditor harus menghargai nilai dan kepemilikan informasi yang diterima serta tidak mengungkapkan informasi tanpa ada otoritas yang memadai kecuali diwajibkan oleh peraturan perundang-undangan. Informasi hanya diungkapkan kepada pihakpihak yang berhak sesuai ketentuan dan peraturan yang berlaku. Ardelean (2013) menuliskan bahwa dengan kerahasiaan, auditor tidak akan membocorkan segala informasi klien yang diperoleh ketika melakukan audit, kepada pihak lain. Hal tersebut juga dinyatakan di dalam Code of Ethics yang dikeluarkan oleh Chartered Institute of Internal Auditors, yaitu bahwa auditor internal wajib menghargai nilai informasi
serta
kepemilikan
dari
informasi
tersebut,
sehingga
tidak
mengungkapkan informasi tersebut kepada pihak lain, kecuali ada kewajiban hukum yang mengaturnya. IFAC (2006) juga menegaskan bahwa seorang profesional harus menjaga kerahasiaan dalam lingkungan sosial, termasuk adanya pengungkapan karena ketidak hati-hatian, khususnya kepada rekan kerja non tim audit ataupun keluarga dekat.
5.
Kompetensi US GAO (2011) dalam Government Auditing Standards menegaskan bahwa
kompetensi berasal dari campuran dari pendidikan dan pengalaman. Dalam melakukan audit, kompetensi tidak selalu diukur dengan tahun pengalaman audit karena pengukuran kuantitatif seperti mungkin tidak secara akurat mencerminkan jenis pengalaman yang diperoleh oleh auditor dalam jangka waktu tertentu. commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
24 digilib.uns.ac.id
Mempertahankan kompetensi melalui komitmen untuk belajar dan pembangunan di seluruh kehidupan profesional auditor merupakan elemen penting bagi auditor. Kompetensi memungkinkan auditor untuk membuat penilaian profesional yang baik. Mengutip BPKP (2008) dalam Modul Kode Etik dan Standar Audit yang menjelaskan prinsip perilaku kompetensi bagi auditor, auditor dituntut untuk memiliki pengetahuan, keahlian, pengalaman dan keterampilan yang diperlukan untuk melakukan tugas, dimana tuntutan ini tidak hanya dilakukan instansinya namun juga dilakukan juga secara mandiri oleh yang bersangkutan.
6.
Kualitas Audit Dang (2004) mengatakan bahwa kualitas audit menggambarkan sebaik apa
sebuah audit dapat mendeteksi dan melaporkan adanya salah saji material dari laporan keuangan, mengurangi adanya asimetri informasi antara manajemen dan stockholder, serta membantu melindungi kepentingan dari stockholder. Kualitas audit yang baik erat kaitannya dengan kualitas dari laporan keuangan karena laporan keuangan yang diaudit oleh auditor yang berkualitas seharusnya tidak memiliki salah saji dalam penyajiannya. Penelitian Palmrose (1988) yang diacu oleh Dang (2004) mendefinisikan kualitas audit dalam konteks level of assurance, sejauh mana tingkat keyakinan yang dapat diberikan oleh auditor terhadap laporan keuangan yang telah diaudit. Berdasarkan penelitian Efendy (2010), beberapa penelitian seperti DeAngelo (1981); Goldman & Barlev (1974); Nichols & Price (1976) umumnya mengasumsikan bahwa auditor dengan kemampuannya akan dapat menemukan commit to user
25 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
suatu pelanggaran dan kuncinya adalah auditor tersebut harus independen. Tetapi tanpa informasi tentang kemampuan teknik (seperti pengalaman audit, pendidikan, profesionalisme, dan struktur audit perusahaan), kapabilitas dan independensi akan sulit dipisahkan. Peraturan BPK No 1 Tahun 2007 Tentang Standar Pemeriksaan Keuangan Negara menyebutkan dalam pengukuran kualitas audit atas laporan keuangan, khususnya yang dilakukan oleh APIP, wajib menggunakan Standar Pemeriksaan Keuangan Negara (SPKN). Dalam lampiran III PSP 02 paragraf 17 dapat disimpulkan bahwa manfaat atau kualitas yang diperoleh dari audit tidak diperhitungkan dari banyaknya temuan hasil pemeriksaan atau jenis rekomendasi yang dibuat, namun terletak pada efektivitas penyelesaian temuan audit yang ditempuh oleh auditee. Standar
audit
APIP
sesuai
dengan
amanat
Permenpan
No:PER/05/M.PAN/03/2008, audit merupakan proses identifikasi masalah, analisis, dan evaluasi bukti yang dilakukan secara independen, obyektif dan profesional berdasarkan standar audit, untuk menilai kebenaran, kecermatan, kredibilitas, efektifitas, efisiensi, dan keandalan informasi pelaksanaan tugas dan fungsi instansi pemerintah. Dengan adanya standar tersebut diharapkan APIP dapat menghasilkan audit yang berkualitas, sesuai dengan tujuan audit yang ditetapkan, memiliki pedoman dalam melaksanakan audit, serta memiliki dasar penilaian keberhasilan pelaksanaan audit. Pada penelitian ini, yang dimaksud dengan ukuran kualitas audit adalah persepsi APIP terhadap kualitas audit yang dikembangkan sesuai dengan Permenpan No:PER/05/M.PAN/03/2008. commit to user
26 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
7.
Pengawasan Keuangan Daerah Pengertian keuangan daerah dalam penjelasan pasal 156 ayat 1 UU
Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah, adalah merupakan semua hak dan kewajiban daerah yang dapat dinilai dengan uang, serta segala sesuatu berupa uang dan barang yang dapat dijadikan milik daerah yang berhubungan dengan pelaksanaan kewajiban tersebut. Hak dan kewajiban daerah tersebut berkaitan dengan pelaksanaan tugas-tugas pelayanannya bagi masyarakat. Makna dari dapat dinilai dengan uang dan segala sesuatu berupa uang dan barang adalah hak dan kewajiban tersebut dapat diukur dalam satuan moneter (mata uang rupiah) sehingga dapat ditentukan besaran rupiah yang berhubungan dengan hak dan kewajiban tersebut. Sesuai dengan UU Nomor 33 Tahun 2004, keuangan daerah harus dikelola secara tertib, taat pada peraturan perundang-undangan, efisien, ekonomis, efektif, transparan, dan bertanggung jawab dengan memperhatikan keadilan, kepatutan, dan manfaat untuk masyarakat. Menurut BPKP (2011) dalam Modul Sistem Administrasi Keuangan Daerah II, yang termasuk dengan hak daerah antara lain hak menarik pajak dan retribusi daerah, hak mengadakan pinjaman dan hak untuk memperoleh dana perimbangan dari pemerintah pusat. Sedangkan yang termasuk kewajiban daerah adalah bagian dari pelaksanaan tugas-tugas pemerintah pusat sesuai dengan pembukaan UUD 1945 yaitu melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan commit to user
27 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
ikut serta melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan perdamaian abadi dan keadilan sosial. Pengawasan keuangan daerah merupakan salah satu dari tahap pelaksanaan keuangan daerah. Pengawasan keuangan daerah dilakukan oleh APIP sebagai internal audit Pemerintah Daerah. Hal tersebut dilakukan dalam rangka pembinaan dan pengawasan atas penyelenggaraan pemerintah daerah, diadakan kegiatan pengawasan atas pelaksanaan urusan pemerintahan di daerah; dan pengawasan terhadap peraturan daerah dan peraturan kepala daerah. Pengawasan sebagaimana dimaksud dilaksanakan oleh aparat pengawas intern Pemerintah sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku termasuk juga dalam hal keuangan daerah (Murwanto, Budiarso dan Ramadhana, 2014). Pengawasan merupakan fungsi yang menjamin bahwa kegiatan-kegiatan dapat menghasilkan seperti yang diinginkan dan berhubungan dengan perbandingan antara pelaksanaan secara aktual dengan rencananya (Palupi, 2012).
B. Penelitian Terdahulu Tjun Tjun, et al. (2012) melakukan penelitian dengan obyek dari penelitian adalah Kantor Akuntan Publik di Jakarta Pusat. Ada 3 sudut pandang kompetensi yang dapat digunakan, yaitu kompetensi auditor individual, kompetensi tim audit dan kompetensi dari sudut pandang KAP, namun dalam penelitian ini menggunakan kompetensi dari sudut pandang auditor individual. Hal ini dikarenakan auditor adalah subyek yang melakukan audit secara langsung dan berhubungan langsung dalam proses audit sehingga diperlukan kompetensi yang baik untuk menghasilkan commit to user
28 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
audit yang berkualitas. Penelitian yang dilakukan Kisnawati (2012) untuk variabel kompetensi terdiri dari dua subvariabel/proksi yaitu pengalaman dan pengetahuan. Dalam penelitian tersebut Kisnawati (2012) memberikan penjelasan rinci mengenai kompetensi yaitu pengetahuan dengan sub indikator latar belakang pendidikan, kompetensi teknis dan sertifikasi jabatan, pendidikan dan pelatihan berkelanjutan serta pengalaman dengan sub indikator lama melakukan audit, jumlah auditi yang sudah diaudit dan jenis obyek yang pernah diaudit. Hasil penelitian Tjun Tjun, et al. (2012) menunjukkan bahwa kompetensi yang diproksikan dengan pengalaman dan pengetahuan berpengaruh terhadap kualitas audit. Auditor sebagai ujung tombak pelaksanaan tugas audit harus senantiasa meningkatkan pengetahuan yang dimiliki agar mampu memaksimalkan penerapan pengetahuan dalam pelaksanaannya dan selaras dengan semakin bertambahnya pengetahuan dari auditor dalam melakukan audit. Hasil yang berbeda dihasilkan dari penelitian Kisnawati (2012), yang menyimpulkan bahwa kompetensi tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kualitas audit. Penelitian yang dilakukan oleh Efendy (2010) mengambil lokasi penelitian di Pemerintah Kota Gorontalo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi, berpengaruh positif terhadap kualitas audit, sehingga semakin baik tingkat kompetensi, maka akan semakin baik kualitas audit yang dilakukannya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa untuk meningkatkan kualitas audit, kita perlu untuk meningkatkan kompetensi melalui sarana-sarana yang ada antara lain pendidikan dan pelatihan, pelatihan kantor sendiri, seminar, workshop maupun bimbingan teknis.
commit to user
29 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Sukriah, et al. (2009) menyusun instrument penelitian berdasarkan Modul Kode
Etik
dan
Standar
No:PER/04/M.PAN/03/2008
serta
Audit
BPKP
Permenpan
(2008),
Permenpan
No:PER/05/M.PAN/03/2008.
Berdasarkan hasil analisis, diperoleh kesimpulan bahwa obyektifitas dan kompetensi berpengaruh positif terhadap kualitas hasil pemeriksaan sedangkan integritas tidak berpengaruh terhadap kualitas hasil pemeriksaan. Dengan demikian, semakin banyak pengalaman kerja, semakin obyektif auditor melakukan pemeriksaan dan semakin tinggi tingkat kompetensi yang dimiliki auditor, maka semakin meningkat atau semakin baik kualitas hasil pemeriksaan yang dilakukannya. Mabruri dan Winarna (2010) melakukan pengembangan dari penelitian yang telah dilakukan oleh Sukriah, et al. (2009). Hasil penelitian menunjukkan bahwa obyektifitas dan integritas auditor berpengaruh positif terhadap kualitas hasil audit di lingkungan pemerintah daerah. Dengan demikian, semakin obyektif auditor, dan semakin tinggi integritas seorang auditor maka semakin baik kualitas hasil audit yang dilakukannya. Badjuri (2012) melakukan penelitian dengan menggunakan kuesioner yang telah dikembangkan oleh Sukriah, et al., (2009). Hasil yang didapat berbeda, karena berdasarkan penelitian Badjuri (2012) menunjukkan bahwa integritas dan kompetensi berhubungan dengan kualitas hasil audit sedangkan obyektivitas tidak berpengaruh terhadap kualitas hasil audit. Hasil penelitian tersebut menimbulkan kesimpulan bahwa dalam menjalankan penugasan audit, auditor tidak perlu bersikap obyektif untuk meningkatkan hasil audit. commit to user
30 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Wardoyo, Anthonius dan Silaban (2011) memberikan kesimpulan yang berbeda dimana kompetensi tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kualitas audit. Analisis dari peneliti adalah karena variabel kompetensi diproksikan dalam dua hal yaitu pengetahuan dan pengalaman yang tidak selamanya berpengaruh terhadap kualitas audit. Peneliti menyimpulkan bahwa kualitas audit tidak tergantung
kepada
pengetahuan
dan
pengalaman
karena
auditor
yang
berpengalaman berperilaku sama dengan akuntan yang tidak berpengalaman.
C. Pengembangan Hipotesa 1.
Pengaruh Integritas terhadap kualitas audit Integritas berhubungan dengan kepercayaan publik kepada pemerintah, dimana
kepercayaan publik tersebut harus dipertahankan dan diperkuat oleh auditor dalam melaksanakan tanggung jawab profesional mereka dalam melaksanakan audit. Integritas meliputi sikap yang obyektif, berdasarkan fakta, non-partisan, dan tidak terkait dengan ideologi tertentu, serta mempertimbangkan entitas yang diaudit dan pengguna laporan auditor. APIP yang memiliki integritas dalam melakukan audit, diharapkan mampu untuk meningkatkan kualitas hasil audit karena menurut BPKP (2008) dengan integritas maka auditor akan mampu melaksanakan tugasnya secara jujur, teliti, bertanggung jawab dan bersungguh-sungguh; mampu menunjukkan kesetiaan dalam segala hal yang berkaitan dengan profesi dan organisasi dalam melaksanakan tugas; mampu mengikuti perkembangan peraturan perundang-undangan dan mengungkapkan segala hal yang ditentukan oleh peraturan perundang-undangan commit to user
31 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
dan profesi yang berlaku; mampu menjaga citra dan mendukung visi dan misi organisasi; mampu untuk tidak ikut serta dalam kegiatan ilegal atau pada tindakantindakan yang dapat merugikan profesi APIP ataupun organisasinya; mampu menjalin dan membuat kerjasama yang sehat diantara sesama auditor dalam pelaksanaan audit; serta mampu untuk saling membimbing dan mengingatkan perilaku antara sesama profesi auditor. Beberapa penelitian telah dilakukan terkait dengan integritas, yaitu Sukriah, et al. (2009), dan Mabruri dan Winarna (2010) dimana kesimpulan yang didapatkan Sukriah, et al. yaitu bahwa integritas tidak berpengaruh terhadap hasil audit berbeda dengan hasil yang didapatkan oleh Mabruri dan Winarna (2010) dimana integritas berpengaruh terhadap kualitas hasil audit di lingkungan pemerintah daerah. Berdasarkan inkonsistensi beberapa hasil penelitian dan teori yang telah diungkapkan, maka penulis mengusulkan hipotesis sebagai berikut : H1 : Integritas berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP
2.
Pengaruh Obyektivitas terhadap kualitas audit Objektivitas digambarkan dengan menjaga sikap ketidakberpihakan, memiliki
kejujuran intelektual, dan bebas dari konflik kepentingan. Dalam prinsip perilaku obyektivitas,
BPKP
(2008)
memberikan
pedoman
bagi
auditor
yaitu
mengungkapkan semua fakta material yang diketahuinya, yang apabila tidak diungkapkan mungkin dapat mengubah pelaporan kegiatan-kegiatan yang diaudit; tidak berpartisipasi dalam kegiatan atau hubungan-hubungan yang mungkin mengganggu atau dianggap mengganggu penilaian yang tidak memihak atau yang commit to user
32 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
mungkin menyebabkan terjadinya benturan kepentingan; serta menolak suatu pemberian dari auditi yang terkait dengan keputusan maupun pertimbangan profesionalnya. Prinsip perilaku Obyektivitas juga diteliti oleh Sukriah, et al. (2009), Mabruri dan Winarna (2010), serta Badjuri (2012). Kesimpulan terkait dengan obyektivitas masih terdapat perbedaan, yaitu Sukriah, et al. (2009) serta Mabruri dan Winarna (2010) menyatakan bahwa obyektivitas berpengaruh terhadap hasil audit, sedangkan Badjuri (2012) menyatakan sebaliknya. Berdasarkan inkonsistensi beberapa hasil penelitian dan teori yang telah diungkapkan, maka penulis mengusulkan hipotesis sebagai berikut : H2 : Obyektivitas berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP
3.
Pengaruh Kerahasiaan terhadap kualitas audit Ketetapan
kedua
dari
Permenpan
No
PER/04/M.PAN/03/2008
mengamanatkan bahwa Kode Etik APIP tersebut wajib dipergunakan sebagai acuan untuk mencegah terjadinya tingkah laku yang tidak etis sehingga terwujud auditor yang kredibel dengan kinerja yang optimal dalam pelaksanaan audit. Prinsipprinsip perilaku yang wajib dipatuhi oleh auditor dan PNS/petugas yang diberi tugas untuk melaksanakan pengawasan dan pemantauan tindak lanjutnya antara lain adalah Kerahasiaan. Dijelaskan lebih lanjut bahwa Auditor harus menghargai nilai dan kepemilikan informasi yang diterimanya dan tidak mengungkapkan informasi tersebut tanpa otorisasi yang memadai, kecuali diharuskan oleh peraturan perundang-undangan. Informasi yang diterima oleh auditor tidak boleh commit to user
33 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
diungkapkan kepada pihak-pihak yang tidak berkepentingan selain yang diharuskan oleh peraturan perundang-undangan. Selain itu tindakan yang tidak sesuai dengan Kode Etik tidak dapat diberi toleransi meskipun dengan alasan tindakan tersebut dilakukan demi kepentingan organisasi, atau diperintahkan oleh pejabat yang lebih tinggi. Peraturan BPK No 1 Tahun 2007 juga mengungkapkan bahwa kerahasiaan harus diterapkan bagi pemeriksa di dalam melaksanakan pemeriksaan. Hal itu dilakukan untuk mempertahankan dan memperluas kepercayaan publik. Pemeriksa harus bersikap jujur dan terbuka kepada entitas yang diperiksa dan para pengguna laporan hasil pemeriksaan dalam melaksanakan pemeriksaannya dengan tetap memperhatikan batasan kerahasiaan yang dimuat dalam ketentuan peraturan perundang-undangan.
Selanjutnya
pemeriksa
harus
berhati-hati
dalam
menggunakan informasi yang diperoleh selama melaksanakan pemeriksaan serta tidak boleh menggunakan informasi tersebut diluar pelaksanaan pemeriksaan kecuali ditentukan lain. Dalam Peraturan BPK No 2 Tahun 2011 juga memberikan pertimbangan akan diterapkannya kerahasiaan dalam pelaksanaan pemeriksaannya bagi pemeriksa dan pelaksana BPK lainnya untuk wajib menjaga kerahasiaan hasil pemeriksaan kepada pihak yang tidak berkepentingan. Di dalam audit sektor privat, Arens, et al. (2012) menyatakan bahwa penting bagi praktisi untuk tidak mengungkapkan informasi rahasia yang telah didapatkan dalam perikatan tanpa persetujuan/ijin dari klien karena dapat menyebabkan kerugian dari manajemen. Namun terdapat 4 pengecualian terhadap pengungkapan informasi rahasia dari klien yaitu : kewajiban yang berhubungan dengan standar commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
34 digilib.uns.ac.id
teknis audit, keterkaitan dengan ketaatan hukum, peer review dan tanggapan terhadap divisi etika. Institut Akuntan Publik Indonesia (2008) juga mengatur kerahasiaan di dalam Kode Etik Profesi Akuntan Publik. Prinsip kerahasiaan mengatur bahwa Setiap Praktisi wajib menjaga kerahasiaan informasi yang diperoleh sebagai hasil dari hubungan profesional dan hubungan bisnisnya, serta tidak boleh mengungkapkan informasi tersebut kepada pihak ketiga tanpa persetujuan dari klien atau pemberi kerja, kecuali jika terdapat kewajiban untuk mengungkapkan sesuai dengan ketentuan hukum atau peraturan lainnya yang berlaku. Informasi rahasia yang diperoleh dari hubungan profesional dan hubungan bisnis tidak boleh digunakan oleh Praktisi untuk keuntungan pribadinya atau pihak ketiga. Selain itu setiap Praktisi harus tetap menjaga prinsip kerahasiaan, termasuk dalam lingkungan sosialnya. Setiap praktisi harus waspada terhadap kemungkinan pengungkapan yang tidak disengaja, terutama dalam situasi yang melibatkan hubungan jangka panjang dengan rekan bisnis maupun anggota keluarga langsung atau anggota keluarga dekatnya. Berdasarkan teori yang ada, maka penulis mengusulkan hipotesis sebagai berikut : H3 : Kerahasiaan berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP
4.
Pengaruh Kompetensi terhadap kualitas audit Auditor dituntut untuk memiliki pengetahuan, keahlian, pengalaman dan
keterampilan yang diperlukan untuk melaksanakan tugas-tugas pengauditan. commit to user
35 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Dengan memiliki kompetensi yang dibutuhkan, diharapkan pelaksanaan audit akan lebih cepat dan lebih berkualitas karena dengan kompetensi dapat dilihat kecakapan seorang auditor dalam melaksanakan tugasnya. Umumnya auditor memiliki persyaratan khusus yang harus ditempuh untuk mendapatkan kompetensi. Dalam melaksanakan audit, biasanya kompetensi tidak selalu diukur dengan lamanya melakukan audit. Standar Profesional Akuntan Publik Seksi 210 yang diterbitkan IAI (2008) juga mengatur tentang kompetensi, menyimpulkan bahwa pencapaian keahlian untuk kompetensi tersebut dimulai dengan pendidikan formalnya, pelatihan-pelatihan teknis, yang dikembangkan melalui pengalaman-pengalaman selanjutnya dalam praktik audit. Penelitian Tjun Tjun, et al. (2012), Effendy (2010), Sukriah, et al. (2009) serta Badjuri (2012) semuanya mendapatkan kesimpulan yang sama bahwa kompetensi berpengaruh terhadap hasil audit, sementara penelitian Wardoyo, et al. (2011) serta Kisnawati (2012) menghasilkan kesimpulan yang berbeda bahwa kompetensi tidak berpengaruh terhadap hasil audit. Berdasarkan inkonsistensi beberapa hasil penelitian dan teori yang telah diungkapkan, maka penulis mengusulkan hipotesis sebagai berikut : H4 : Kompetensi berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP
D.
KERANGKA BERPIKIR
Adanya kasus-kasus korupsi keuangan daerah yang melibatkan PNS seharusnya tidak terulang lagi apabila APIP berpedoman kepada Permenpan No : commit to user
36 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
PER/04/M.PAN/03/2008. Dalam peraturan tersebut terkandung unsur-unsur yang melandasi prinsip perilaku APIP sehingga diharapkan apabila unsur-unsur tersebut terpenuhi maka akan meningkatkan kualitas audit APIP sehingga APIP mampu lebih menjalankan fungsinya sebagai auditor internal pemerintah dalam mencegah terjadinya korupsi. Berdasarkan hipotesa yang telah diberikan, maka model kerangka berpikir dalam penelitian ini diusulkan sebagai berikut :
Integritas
H1 +
Obyektivitas Kerahasiaan
H2 + H3 +
KUALITA S AUDIT
H4 + Kompetensi
Gambar 1 Model awal Kerangka Berfikir Penelitian Sumber : diolah oleh penulis (2014)
BAB III METODE PENELITIAN commit to user
37 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
A. Jenis Penelitian Penelitian berjudul “Prinsip Perilaku APIP dan Kualitas Audit” ini merupakan penelitian dengan tipe basic research, yang bertujuan untuk menghasilkan suatu pengetahuan terhadap sebuah fenomena tertentu. Pengumpulan data primer dilakukan dengan cara memberikan kuesioner secara langsung dari peneliti kepada responden (personally administered questionnaires). Selain menggunakan data primer, peneliti juga menggunakan data sekunder yaitu data kepegawaian yang meliputi pendidikan terakhir, jabatan fungsional, masa kerja serta data berupa peraturan-peraturan yang terkait dengan penelitian.
B. Populasi, Sampel dan Pengambilan Sampel Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Aparat Pengawas Internal Pemerintah di Jawa Tengah. Sedangkan sampel yang digunakan yaitu Aparat Pengawas Internal Pemerintah di Pemerintah Daerah se-Subosukowonosraten (Kota Surakarta, Kabupaten Boyolali, Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Wonogiri, Kabupaten Sragen, Kabupaten Klaten, dan Kabupaten Karanganyar). Sampel tersebut dipilih karena pertimbangan berikut: 1.
Pemerintah Daerah se-Subosukowonosraten memiliki latar belakang akar budaya yang sama, dikarenakan satu daerah asal Soloraya (sebagai eks karesidenan Surakarta).
commit to user
37
38 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
2.
APIP pada Pemerintah Daerah se-Subosukowonosraten memiliki forum pertemuan rutin antar APIP sebagai media tukar menukar informasi dan pengalaman dalam melakukan pemeriksaan.
Pengambilan sampel menggunakan sampling non probabilitas dengan metode purposive sampling, dengan kriteria APIP yang memiliki sertifikat kompetensi APIP & calon APIP, serta pejabat fungsional P2UPD. Menurut informasi dari rekan-rekan mahasiwa Maksi Star BPKP yang rata-rata juga merupakan APIP di masing-masing Instansi di Subosukowonosraten, jumlah APIP dan Calon APIP seSubosukowonosraten per tanggal 16 Desember 2014 adalah 172 personil.
C. Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel 1.
Integritas (X1) Konsep integritas menurut United States Government Accountability Office
(US GAO) tahun 2011 yaitu meliputi sikap yang obyektif, berdasarkan fakta, nonpartisan, dan tidak terkait dengan ideologi tertentu, serta mempertimbangkan entitas yang diaudit dan pengguna auditor laporan. Tuntutan bagi auditor dalam prinsip perilaku
integritas
menurut
BPKP
(2008)
dan
Permenpan
No:PER/04/M.PAN/03/2008 antara lain yaitu mampu melaksanakan tugasnya secara jujur, teliti, bertanggung jawab dan bersungguh-sungguh; mampu menunjukkan kesetiaan dalam segala hal yang berkaitan dengan profesi dan organisasi dalam melaksanakan tugas; mampu mengikuti perkembangan peraturan perundang-undangan dan mengungkapkan segala hal yang ditentukan oleh commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
39 digilib.uns.ac.id
peraturan perundang-undangan dan profesi yang berlaku; mampu menjaga citra dan mendukung visi dan misi organisasi; mampu untuk tidak ikut serta dalam kegiatan illegal atau pada tindakan-tindakan yang dapat merugikan profesi APIP ataupun organisasinya; mampu menjalin dan membuat kerjasama yang sehat diantara sesama auditor dalam pelaksanaan audit; serta mampu untuk saling membimbing dan mengingatkan perilaku antara sesama profesi auditor. Variabel ini diukur menggunakan skala Likert 5 poin dengan skala interval. Jawaban 1 (sangat tidak setuju) hingga 5 (sangat setuju) menggunakan instrument penelitian yang digunakan Sukriah, et al. (2009) dengan penyesuaian. Untuk menyesuaikan dengan penelitian ini, penulis dibantu oleh Pengendali Teknis Tim Audit dan Ketua Tim Audit melakukan justifikasi dari instrument penelitian Sukriah, et al. (2009). Sebagai contoh dalam pernyataan nomer 1 : Auditor harus taat pada peraturanperaturan baik ketika diawasi maupun tidak diawasi. Justifikasi yang diberikan oleh penulis yaitu perubahan kata ‘auditor’ dengan ‘saya’ karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Sehingga pernyataan hasil justifikasi yang digunakan untuk pilot kuesioner adalah ‘dalam pemeriksaan, saya harus taat pada peraturan-peraturan bahkan ketika sedang tidak diawasi.’ Setelah dilakukan justifikasi terhadap semua instrument dari variabel Integritas Sukriah, et al. (2009), instrument kuesioner yang digunakan untuk mengukur variabel laten integritas untuk pilot test terdiri dari 6 pernyataan dari yang sebelumnya 14 pernyataan. Justifikasi lengkap untuk variabel laten Integritas disajikan dalam lampiran 1. commit to user
40 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
2.
Obyektivitas (X2) Mengambil
definisi
dari
BPKP
(2008)
dan
Permenpan
No:PER/04/M.PAN/03/2008, obyektivitas dalam pemeriksaan merupakan sikap ketidak berpihakan profesional dalam mengumpulkan, mengevaluasi dan memproses data/informasi audit. APIP harus mampu membuat penilaian seimbang atas semua situasi yang relevan dan tidak dipengaruhi oleh kepentingan sendiri atau orang lain dalam mengambil keputusan dalam suatu permasalahan. Variabel ini diukur menggunakan skala Likert 5 poin dengan skala interval. Jawaban 1 (sangat tidak setuju) hingga 5 (sangat setuju). Jawaban 1 (sangat tidak setuju) hingga 5 (sangat setuju) menggunakan instrumen penelitian yang digunakan Sukriah, et al. (2009) dengan penyesuaian. Untuk menyesuaikan dengan penelitian ini, penulis dibantu oleh Pengendali Teknis Tim Audit dan Ketua Tim Audit melakukan justifikasi dari instrument penelitian Sukriah, et al. (2009). Sebagai contoh dalam pernyataan nomer 1 : Auditor dapat bertindak adil tanpa dipengaruhi tekanan atau permintaan pihak tertentu yang berkepentingan atas hasil pemeriksaan. Justifikasi yang diberikan oleh penulis yaitu perubahan kata ‘auditor’ dengan ‘saya’ karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Sehingga pernyataan hasil justifikasi yang digunakan untuk pilot kuesioner adalah ‘Saya dapat bertindak adil tanpa dipengaruhi tekanan atau permintaan pihak tertentu yang berkepentingan atas hasil pemeriksaan.’ Setelah dilakukan justifikasi terhadap semua instrument dari variabel Obyektivitas Sukriah, et al. (2009), instrument kuesioner yang digunakan commit to user
41 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
untuk mengukur variabel laten integritas untuk pilot test terdiri dari 5 pernyataan dari yang sebelumnya 8 pernyataan. Justifikasi lengkap untuk variabel laten Obyektivitas disajikan dalam lampiran 2.
3.
Kerahasiaan (X3) Menggunakan
definisi
dari
BPKP
(2008)
dan
Permenpan
No:PER/04/M.PAN/03/2008, kerahasiaan dalam pemeriksaan merupakan sikap auditor dalam menghargai dan menjaga nilai kepemilikan informasi yang diterimanya dan tidak mengungkapkan informasi tersebut tanpa otorisasi yang memadai, kecuali diharuskan oleh peraturan perundang-undangan. Auditor hanya mengungkapkan informasi yang diperolehnya kepada yang berhak untuk menerimanya sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku. Variabel ini dukur menggunakan skala Likert 5 poin dengan skala interval. Jawaban 1 (sangat tidak setuju) hingga 5 (sangat setuju). Instrumen penelitian dikembangkan oleh penulis menggunakan referensi dari Permenpan No : PER/04/M.PAN/03/2008, Modul Kode Etik dan Standar Audit (BPKP, 2008), Kode Etik Profesi Akuntan Publik (IAPI, 2008), Government Auditing Standards, December 2011 Revision (US GAO, 2011) serta Peraturan BPK No 2 Tahun 2011. 4. Kompetensi (X4) Menggunakan
definisi
dari
BPKP
(2008)
dan
Permenpan
No:PER/04/M.PAN/03/2008, dalam melaksanakan tugasnya auditor dituntut untuk memiliki pengetahuan, keahlian, pengalaman dan keterampilan yang diperlukan untuk melaksanakan tugas. Tuntutan ini bukan saja dilakukan berdasarkan commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
42 digilib.uns.ac.id
penugasan keikutsertaan dalam seminar, lokakarya atau pelatihan dari instansinya saja melainkan juga dilakukan secara mandiri oleh auditor yang bersangkutan. Variabel ini diukur menggunakan Skala Likert 5 poin dengan skala interval. Jawaban 1 (sangat tidak setuju) hingga 5 (sangat setuju) menggunakan instrumen penelitian yang digunakan Sukriah, et al. (2009) dengan penyesuaian. Untuk menyesuaikan dengan penelitian ini, penulis dibantu oleh Pengendali Teknis Tim Audit dan Ketua Tim Audit melakukan justifikasi dari instrument penelitian Sukriah, et al. (2009). Sebagai contoh dalam pernyataan nomer 1 : Auditor harus memiliki rasa ingin tahu yang besar, berpikiran luas dan mampu menangani ketidakpastian. Justifikasi yang diberikan oleh penulis yaitu perubahan kata ‘auditor’ dengan ‘saya’ karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Sehingga pernyataan hasil justifikasi yang digunakan untuk pilot kuesioner adalah ‘Saya memiliki rasa ingin tahu yang besar, berpikiran luas dan mampu menangani ketidakpastian.’ Setelah dilakukan justifikasi, instrument kuesioner yang digunakan untuk mengukur variabel laten Kompetensi untuk pilot test terdiri dari 6 pernyataan dari yang sebelumnya 10 pernyataan. Justifikasi lengkap untuk variabel laten Obyektivitas disajikan dalam lampiran 3.
5.
Kualitas Audit (Y) Dang (2004) mengatakan bahwa kualitas audit menggambarkan sebaik apa
sebuah audit dapat mendeteksi dan melaporkan adanya salah saji material dari commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
43 digilib.uns.ac.id
laporan keuangan, mengurangi adanya asimetri informasi antara manajemen dan stockholder, serta membantu melindungi kepentingan dari stockholder. Kualitas audit yang baik erat kaitannya dengan kualitas dari laporan keuangan karena laporan keuangan yang diaudit oleh auditor yang berkualitas seharusnya tidak memiliki salah saji dalam penyajiannya. Karena penelitian ini dilakukan pada sektor publik, maka kualitas audit berpedoman pada standar audit APIP yang telah diamanatkan dalam Permenpan Nomor : PER/05/M.PAN/03/2008 Tentang Standar Audit APIP dan definisi dari BPKP (2008). Pada penelitian ini, yang dimaksud dengan ukuran kualitas audit adalah persepsi APIP terhadap kualitas audit yang dikembangkan sesuai dengan Permenpan No:PER/05/M.PAN/03/2008. Variabel ini diukur menggunakan Skala Likert 5 poin dengan skala interval. Jawaban 1 (sangat tidak setuju) hingga 5 (sangat setuju) menggunakan instrumen penelitian yang digunakan Sukriah, et al. (2009) dengan penyesuaian. Untuk menyesuaikan dengan penelitian ini, penulis dibantu oleh Pengendali Teknis Tim Audit dan Ketua Tim Audit melakukan justifikasi dari instrument penelitian Sukriah, et al. (2009). Sebagai contoh dalam pernyataan nomer 1 : Saat menerima penugasan, auditor menetapkan sasaran, ruang lingkup, metodelogi pemeriksaan. Justifikasi yang diberikan oleh penulis yaitu perubahan kata ‘auditor’ dengan ‘saya’ karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Sehingga pernyataan hasil justifikasi yang digunakan untuk pilot kuesioner adalah : Saat menerima penugasan, saya menetapkan sasaran, ruang lingkup, metodelogi pemeriksaan. Setelah dilakukan justifikasi, instrument commit to user
44 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
kuesioner yang digunakan untuk mengukur variabel laten Kualitas Audit untuk pilot test terdiri dari 6 pernyataan dari yang sebelumnya 10 pernyataan. Justifikasi lengkap untuk variabel laten Obyektivitas disajikan dalam lampiran 4.
D. Penyusunan kuesioner final Setelah pilot test selesai dilakukan terhadap 15 responden, semua responden memberikan masukan-masukan terkait dengan perbaikan-perbaikan kuesioner pilot test. Perbaikan-perbaikan tersebut termasuk adanya penyederhanaan kalimat, kalimat yang mengandung kata-kata yang membingungkan, serta penambahan kalimat pernyataan negatif. Penjelasan mengenai hal ini akan disajikan pada Bab IV.
E. Indikator Reflektif dan Formatif Haenlein dan Kaplan (2004) menjelaskan dengan referensi dari Bollen dan Lennox (1991) bahwa ada 2 jenis indikator yang digunakan untuk mengukur variabel laten yaitu indikator reflektif dan indikator formatif (disebut dengan model causal). Hal tersebut juga dinyatakan dalam Henseler, Ringle dan Sinkovics (2009) bahwa istilah formatif dan reflektif memiliki konotasi yang sama dengan klasifikasi “causal” dan “effect” yang menunjukkan perbedaan karakterisasi dari model pengukuran variabel laten. Dalam penjelasan Jarvis, MacKenzie dan Podsakoff (2003) indikator reflektif memiliki arah kausalitas berasal dari variabel laten menuju variabel indikator serta perubahan variabel laten akan menyebabkan perubahan variabel indikator, sedangkan indikator formatif memiliki arah commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
45 digilib.uns.ac.id
kausalitas dari variabel indikator menuju variabel laten, serta perubahan dalam variabel indikator akan menyebabkan perubahan pada variabel laten.
Gambar 2 Perbedaan Indikator Refleksif dan Indikator Formatif Sumber : Jarvis, et al. (2003:p.201) Menurut Haenlein dan Kaplan (2004) indikator formatif digunakan ketika konstruk yang digunakan dalam penelitian dipersepsikan sebagai gabungan atas penjelasan dari indikator yang ada. Pendapat senada dikemukakan oleh Peng dan Lai (2012) bahwa perbedaan mendasar yang dimiliki oleh indikator formatif yaitu indikator tersebut menentukan variabel laten. Menurut Jarvis, et al. (2003), dalam indikator formatif, perubahan dalam variabel manifest dapat menyebabkan perubahan dalam variabel konstruk, sehingga disebut juga indikator kausal. Model indikator formatif memiliki asumsi bahwa variabel manifest dapat berdampak (atau menjadi sebab) dari variabel konstruk. Lebih jauh lagi Jarvis, et al. (2003) juga menambahkan bahwa karena indikator formatif mempengaruhi konstruk laten, maka indikator tersebut dapat berkorelasi, namun tidak diperlukan. Akan menjadi commit to user konsisten bagi indikator formatif untuk sama sekali tidak berkorelasi satu sama lain.
perpustakaan.uns.ac.id
46 digilib.uns.ac.id
Penelitian ini menggunakan indikator formatif dan reflektif dalam menyusun variabel laten (konstruk). Sebagai contoh indikator formatif adalah variabel laten Obyektivitas dengan indikator : Bertindak adil tanpa tekanan, Menolak penugasan apabila ada hubungan, Dapat diandalkan dan dipercaya, Sulit mengungkapkan pendapat dan tidak mencari kesalahan. Sedangkan untuk indikator reflektif adalah variabel laten Kualitas Audit dengan indikator : Menetapkan sasaran, ruang lingkup & metodologi pemeriksaan, Tidak setuju adanya reviu berjenjang, menjalankan proses pengumpulan dan pengujian bukti, Laporan memuat temuan secara obyektif dan rekomendasi, Laporan akurat, lengkap, tepat waktu serta Laporan mengemukakan tanggapan obyek pemeriksaan. Selengkapnya dapat dilihat pada Lampiran. Konstruk Integritas, Obyektivitas, Kerahasiaan dan Kompetensi menggunakan indikator formatif dalam pengukurannya. Hal tersebut menurut penulis sesuai dengan rule of thumb penentuan indikator formatif/reflektif (Jarvis, et al., 2003), antara lain bahwa indikator-indikator yang digunakan dalam pengukuran konstruk tersebut tidak memiliki tema/pokok yang sama. Selain itu antar indikator yang digunakan oleh penulis diasumsikan juga tidak saling berkorelasi dan mutually exclusive serta perubahan pada variabel indikator akan menyebabkan adanya perubahan pada konstruk. Sedangkan penggunaan indikator reflektif digunakan untuk mengukur konstruk Kualitas Audit karena sesuai dengan rule of thumb Jarvis, et al. (2003) bahwa indikator harus memiliki tema/pokok yang sama/mirip, perubahan pada indikator tidak menyebabkan perubahan pada konstruk, serta indikator tersebut merupakan perwujudan dari konstruk. Sebagai contoh indikator commit to user
47 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
reflektif pada konstruk laten Kualitas audit dengan 6 indikator dalam penelitian ini merupakan penjabaran dari prinsip Kualitas audit sesuai dengan Permenpan No:PER/04/M.PAN/03/2008.
F. Teknik Analisis Data 1.
Alat Analisis Structural Equation Modelling (SEM) memiliki kemampuan untuk mengukur
variabel vang tidak teramati (konstruk laten) dengan menggunakan variabel indikator (variabel manifest). Ghozali (2008) menyatakan model persamaan ini memiliki keunggulan karena memasukkan nilai kesalahan pengukuran dalam model pada variabel laten yang digunakan. Hal ini disebabkan karena tidak ada model pengukuran yang mampu mengukur suatu konsep secara sempurna tanpa ada kesalahan pengukuran atau error. Menurut Ferdinand (2002), SEM adalah sekumpulan teknik-teknik statistikal yang memungkinkan pengujian sebuah rangkaian hubungan relatif "rumit" secara simultan. Haenlein dan Kaplan (2004) menyatakan bahwa secara umum ada 2 pendekatan untuk mengestimasi parameter dari SEM yaitu pendekatan berbasis kovarian dan pendekatan berbasis varian (pendekatan component-based). Penelitian dari Hashim (2012) memberikan rule of thumb dalam menentukan penggunaan SEM berbasis kovarian dan varian, yaitu mula-mula peneliti harus menentukan apakah tujuan penelitian tersebut karena SEM berbasis kovarian merupakan metode yang sesuai untuk menguji atau mengkonfirmasi teori, sedangkan SEM berbasis varian sesuai apabila tujuan penelitian untuk prediksi dan commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
48 digilib.uns.ac.id
pengembangan teori, dimana hal tersebut dinamakan soft modelling. Ghozali (2014) menambahkan bahwa SEM berbasis varian merupakan solusi terbaik untuk menjelaskan hubungan antar variabel berdasarkan keterbatasan data yang ada. Selanjutnya Hashim (2012) juga menjelaskan bahwa rule of thumb yang lain adalah SEM berbasis kovarian hanya terbatas dapat digunakan untuk konstruk dengan pengukuran indikator reflektif, karena penggunaan indikator formatif dapat menyebabkan penjelasan atas kovarian dari semua indikator tidak memungkinkan. Dengan SEM berbasis varian, dimampukan penggunaan indikator refleksif dan formatif dalam pengukuran konstruk. Selain itu juga adanya keharusan bagi SEM berbasis kovarian untuk memenuhi asumsi normalitas data secara multivariat serta jumlah sampel yang besar. Berkaitan dengan persyaratan jumlah sampel bagi SEM berbasis kovarian, Aryani (2009) mengacu Hair, et al. (2006) menjelaskan bahwa jumlah sampel yang disarankan yaitu sebesar 150 - 400. Penelitian ini menggunakan SEM berbasis varian dengan software SmartPLS versi 2.0.M3 (Ringle, Wende dan Will, 2005). Pemilihan SEM berbasis varian dikarenakan indikator-indikator yang menyusun variabel laten bertipe formatif dan refleksif. Selain itu jumlah sampel yang relatif kecil (172 responden) dan adanya kemungkinan respon rate yang kurang serta kesalahan yang dilakukan responden dalam pengisian kuesioner yang mampu menyebabkan jumlah sampel < 172 juga menjadi pertimbangan penulis menggunakan software ini. Ghozali (2014) mengutip penjabaran dari Chin (1998) bahwa PLS tidak mengasumsikan adanya distribusi tertentu untuk estimasi parameter, maka teknik parametrik untuk menguji signifikansi parameter tidak diperlukan sehingga model commit to user
49 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
evaluasi PLS bersifat non parametrik. Menurut Ghozali (2014) model analisis variabel laten dalam PLS terdiri dari tiga langkah yaitu: a.
outer model yang menunjukkan hubungan antara variabel laten dengan variabel indikator/manifestnya (disebut juga model pengukuran/measuremen model);
b.
inner model yang menunjukkan hubungan antara variabel laten (disebut juga model struktural/structural model); dan
c.
weight relation untuk mengestimasi nilai kasus dari nilai variabel laten.
Gambar 3 Contoh Path Model PLS Sumber : Henseler, et al. (2009:p.285) Henseler, et al. (2009) menyatakan bahwa model path PLS secara formal disusun berdasarkan 2 set linear equation yaitu inner model/model struktural dan outer model/model pengukuran. Inner model menyatakan relasi antara variabel laten unobserved dan outer model menunjukkan relasi antara variabel laten laten dengan variabel observed/manifesnya. Selanjutnya Ghozali (2014) memberikan penjelasan mengenai masing-masing model PLS yaitu : a.
commit to user Measurement model/outer model/model pengukuran
perpustakaan.uns.ac.id
50 digilib.uns.ac.id
Menggunakan penjelasan dari Chin (1998), Ghozali (2014) mengatakan bahwa model pengukuran/measurement model/outer model dengan indikator refleksif dievaluasi dengan convergent validity dan discriminant validity dari indikatornya serta composite reliability untuk blok indikator. Untuk outer model indikator formatif dievaluasi berdasarkan pada substantive content-nya yaitu dengan membandingkan besarnya relatif weight dan melihat signifikansi dari ukuran weight tersebut. Convergent validity dari indikator refleksif dinilai berdasarkan korelasi item score/component score dengan construct score yang dihitung dengan PLS. Ukuran indikator refleksif individual dikatakan tinggi apabila berkorelasi > 0.7 dengan konstruk yang ingin diukur, namun untuk penelitian tahap awal pengembangan, skala pengukuran nilai loading 0.5 s/d 0.6 dianggap cukup. Berdasarkan penjelasan Fornell dan Larcker (1981) yang diacu oleh Ghozali (2014), discriminant validity dari model pengukuran dengan indikator refleksif dinilai berdasarkan cross loading pengukuran dengan konstruk. Jika korelasi konstruk dengan item pengukuran lebih besar daripada ukuran konstruk lainnya, disimpulkan bahwa konstruk laten memprediksi ukuran pada blok mereka lebih baik daripada ukuran pada blok lainnya. Solusi lain menilai discriminant validity adalah membandingkan nilai square root of average variance extracted (AVE) setiap konstruk dengan korelasi antara konstruk dengan konstruk lainnya dalam model. Metode untuk menilai Composite reliability dari blok indikator yang diacu oleh Ghozali (2014) merupakan hasil penelitian Werts, Linn dan Joreskog (1974). Composite reliabilty blok indikator yang mengukur suatu konstruk dapat dievaluasi commit to user
51 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
dengan dua macam ukuran yaitu internal consistency dan Cronbach’s Alpha. Selain itu
juga
harus
diuji
apakah
terdapat
multikolinieritas
pada
variabel
manifest/variabel indikator didalam blok indikator formatif dengan menggunakan nilai variance inflation factors/VIF (Henseller, et al. 2009). b.
Structural model/inner model/model struktural Ghozali (2014) menjelaskan bahwa model struktural atau inner model
dievaluasi dengan menggunakan R-square (R2) untuk konstruk laten dependen, Stone-Geisse Q-square test untuk predictive relevance dan uji t serta signifikansi dari koefisien parameter jalur struktural. Dalam menilai model dengan PLS dimulai dengan melihat nilai R-square (R2) untuk setiap variabel laten dependen. Cara melakukan interpretasi sama dengan interpretasi pada analisis regresi. Disamping melihat nilai R-square (R2), evaluasi model PLS dilakukan dengan melihat Qsquare predictive relevance untuk model konstruk, karena Q-square mengukur seberapa baik nilai observasi yang dihasilkan oleh model serta estimasi parameternya. 2.
Pengujian Instrumen Penelitian Sar’I, Irsadsyah dan Djamil (2010) menyatakan bahwa untuk
kuesioner yang digunakan dalam penelitian, sebelum disebarkan kepada responden, mula-mula dilakukan pilot testing untuk menguji kuesioner. Pilot testing digunakan untuk mengetahui pemahaman para responden terhadap materi kuesioner yang akan digunakan dan mendapatkan feedback terhadap materi kuesioner. Pilot testing kuesioner penelitian ini diberikan kepada 13 (tiga belas) mahasiswa Jurusan Magister Akuntansi UNS Surakarta Program Star-BPKP yang mayoritas commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
52 digilib.uns.ac.id
merupakan APIP yang telah mengikuti diklat dan memiliki sertifikat kompetensi pada masing-masing APIP. Pilot testing juga diberikan kepada Ketua Tim Audit pada Inspektorat Kabupaten Boyolali sebanyak 2 (dua) orang. Total responden yang berpartisipasi dalam pilot testing sebanyak 15 (lima belas) responden.
a.
Uji Validitas dan Reliabilitas
Uji reliabilitas dan validitas dilakukan baik pada pilot test kuesioner dan setelah kuesioner disebar kepada responden. Uji reliabilitas dilakukan dengan software SPSS. Ghozali (2011) mengatakan bahwa reliabilitas adalah alat untuk mengukur suatu kuesioner yang merupakan indikator variabel atau konstruk. Kuesioner disebut reliable atau handal jika responden menjawab dengan konsisten atau stabil dalam menjawab kuesioner penelitian. Suatu konstruk atau variabel dikatakan reliabel apabila nilai batas Cronbach Alpha yang dapat diterima adalah > 0,70 (Ferdinand, 2002). Uji validitas juga dilakukan menggunakan software SPSS versi 19. Uji validitas dalam Ghozali (2011) dilakukan untuk mengukur sah atau valid tidaknya suatu kuesioner. Penelitian ini menggunakan uji validitas dengan melakukan korelasi bivariate antara tiap-tiap skor indikator dengan total skor konstruk. Apabila total skor konstruk menunjukkan hasil yang signifikan maka indikator pernyataan yang digunakan adalah valid. Instrumen penelitian ini menggunakan skala Likert 5 poin yaitu Sangat tidak setuju/STS (skor : 1); Tidak setuju/TS (skor : 2); Netral/N (skor : 3), Setuju/S (skor : 4) dan Sangat setuju/SS (skor : 5). Penyusunan instrument commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
53 digilib.uns.ac.id
penelitian ini dilengkapi dengan kalimat pernyataan negatif, sehingga pada pengolahan data menggunakan SPSS versi 19, skor yang diberikan untuk pernyataan negatif akan dibalik/di-reverse. Misalnya dalam sebuah pernyataan negatif apabila responden menjawab Sangat setuju/SS yang seharusnya memiliki skor : 4 maka dalam pengolahannya skor tersebut akan dibalik/di-reverse sehingga mendapat pernyataan tersebut mendapat skor : 2. b. Uji Asumsi Multivariat Chin (1998) yang diacu oleh Ghozali (2014) menyatakan bahwa model evaluasi SEM yang berbasis varian bersifat non parametrik, sehingga tidak diperlukan teknik statistik parametrik. Hashim (2012) menambahkan bahwa SEM berbasis varian mampu menganalisis data dengan distribusi tidak normal. Meskipun demikian menurut pendapat Hair, et al., (2006) yang diacu oleh Aryani (2009) bahwa SEM adalah teknik statistik multivariat yang menggabungkan regresi multivariat dan analisis faktor untuk menjelaskan hubungan antara beberapa variabel, maka salah satu asumsi penting dalam SEM adalah data memiliki distribusi normal multivariat. Sehingga menurut penulis meskipun penelitian ini menggunakan SEM berbasis varian, penulis menambahkan pengujian dengan uji normalitas untuk membuktikan bahwa data dalam penelitian ini tidak normal dan hal tersebut sesuai dengan karakteristik SEM berbasis varian yang bersifat non parametrik. c.
Uji Normalitas
Aryani (2009) menegaskan bahwa sangat penting untuk memenuhi syarat uji normalitas karena dapat berpengaruh terhadap penarikan kesimpulan dari sampel commit to user
54 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
yang diobservasi dan hasil statistiknya. Uji normalitas dilakukan untuk menguji variabel pengganggu atau residual di dalam persamaan regresi memiliki distribusi normal (Ghozali, 2011). Uji normalitas menurut Ghozali (2011) yaitu dengan melihat distribusi dari variabel-variabel penelitian. Normalitas dari variabel sering diketahui dengan grafik atau uji statistik, dan normalitas dari residual sering diketahui dengan metode grafik. Secara statistik terdapat dua komponen normalitas yaitu kurtosis dan skewness. Skewness berkaitan dengan simetri distribusi dimana variabel yang skewed adalah variabel yang memiliki nilai mean tidak berada tepat di tengah-tengah distribusi, sementara kurtosis berhubungan dengan puncak dari suatu distribusi. Mengutip referensi dari Coakes, et al. (2008), Aryani (2009) menjelaskan bahwa apabila variabel penelitian memiliki distribusi normal maka nilai skewness dan kurtosis sama dengan nol.
commit to user
55 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
BAB IV ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN
A. Gambaran Umum Responden Responden pada penelitian ini merupakan APIP dan calon APIP se-Solo Raya/Subosuko Wonosraten (Kabupaten Sukoharjo, Kab Boyolali, Kota Solo, Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Wonogiri, Kabupaten Sragen dan Kabupaten Klaten) dengan total sampel sebanyak 172 (seratus tujuh puluh dua) personil. Calon APIP yang telah mengikuti diklat maupun melakukan tugas-tugas pemeriksaan juga menjadi sampel dari penelitian ini karena penulis beranggapan bahwa dengan melakukan tugas-tugas pemeriksaan, para calon APIP memiliki dasar-dasar yang memadai akan prinsip perilaku APIP. Kuestioner dalam penelitian ini sebagian besar menggunakan instrument penelitian Sukriah, et al (2009) kecuali untuk konstruk Kerahasiaan yang disusun oleh penulis berdasarkan Permenpan No.PER/04/M.PAN/03/2008 serta BPKP (2008). Penulis meminta bantuan dari 1 orang Pengendali Teknis Tim Audit dan 2 commit to user
56
56 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Orang Ketua Tim audit Inspektorat Boyolali serta 1 orang Mahasiswa S3 Akuntansi UNS untuk menyederhanakan kuesioner Sukriah, et al (2009) serta menyesuaikan dengan feedback yang didapatkan dari pilot kuesioner penelitian sebeum menjadi kuesioner final. Hal ini dilakukan supaya pernyataan-pernyataan dalam kuesioner dapat lebih disederhanakan untuk mengurangi bias. Kemudian untuk mengurangi bias dalam pengisian kuesioner, responden dalam penelitian ini dibatasi pada APIP yang terdiri dari Pejabat Fungsional Auditor dan Pejabat Fungsional P2UPD. Penulis
juga
menggunakan
sarana
forum
komunikasi
APIP
se-
Subosukowonosraten sebagai media informasi akan dilakukannya penelitian ini. Dalam proses penyebaran kuesioner, peneliti membagi kuesioner sebanyak 30 (tiga puluh) kuesioner kepada rekan APIP yang menjadi koordinator pelaksanaan penelitian di masing-masing APIP, dengan pertimbangan jumlah tersebut mencukupi sebagai kuesioner cadangan. Sehingga jumlah total kuesioner yang disebarkan sebanyak 210 (dua ratus sepuluh) eksemplar. Adapun jumlah kuesioner yang kembali adalah 152 kuesioner dengan respon rate sebesar 72,39%. Pengiriman kuesioner dilakukan secara personally administered questionnaire. Adapun pemilihan kuesioner berdasarkan jumlah kuesioner yang kembali disajikan dalam tabel berikut.
Tabel 2 Penyebaran Kuesioner Penelitian No 1 2 3 4 5
Keterangan Kuesioner yang disebarkan Kuesioner yang dikembalikan Respon Rate pengembalian kuesioner Kuesioner yang tidak lengkap/rusak commit to user Kuesioner yang dapat digunakan
Jumlah 210 152 72,39% 12 140
Satuan Eksemplar Eksemplar Eksemplar Eksemplar
perpustakaan.uns.ac.id
6 Rate kuesioner yang dapat digunakan 66,67% Sumber : diolah penulis dari data primer penelitian (2014)
57 digilib.uns.ac.id
-
Untuk meminimalkan terjadinya bias dalam proses pengisian kuesioner, selama proses pembagian dan pengisian kuesioner di masing-masing Inspektorat se-Subosukowonosraten, penulis meminta bantuan dari rekan APIP yang bekerja pada Inspektorat se-Subosukowonosraten untuk menjadi koordinator pelaksanaan penelitian. Dengan bantuan dari rekan APIP tersebut, diharapkan bahwa rekan tersebut, setelah diberi pemahaman oleh penulis, mampu menjadi sarana informasi bagi para responden di masing-masing lokasi penelitian. Sebagai tambahan dalam langkah-langkah untuk meminimalkan bias, di dalam kuesioner penulis juga memberikan penjelasan mengenai definisi dari variabel-variabel penelitian yang digunakan. Selain itu dalam pengukuran variabel, penulis juga mempergunakan pernyataan negatif dalam kuesioner untuk mengetahui tingkat ketelitian responden. Untuk memberikan gambaran tentang responden dalam penelitian ini menggunakan tabel frekuensi yang diolah menggunakan software IBM SPSS versi 19. Karena keterbatasan informasi yang diberikan oleh responden dalam melengkapi informasi data diri, maka penulis hanya mampu menyajikan deskripsi mengenai jabatan responden serta jabatan responden dalam tim audit. Menurut penulis keterbatasan informasi tersebut disebabkan desain kuesioner pada bagian Informasi Responden membuat responden enggan mengisi Data diri dengan lengkap seperti misalnya Pangkat/Jabatan responden, berapa masa kerja responden, serta berapa lama menjadi APIP. Dalam desain kuesioner penelitian pada bagian Informasi Responden,commit untuk menjawab to user data diri tersebut penulis tidak
58 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
memberikan opsi-opsi tertentu bagi responden sehingga responden dapat langsung memilih salah satu jawaban dengan mudah dan praktis, namun penulis meminta responden untuk mengisi data informasi responden secara manual. Deskripsi mengenai informasi jabatan responden dengan komposisi terbanyak adalah auditor sebanyak 56,4% dan komposisi terbanyak dari jabatan responden dalam tim audit adalah anggota tim sebanyak 47,1%. Selengkapnya disajikan dalam tabel berikut.
Tabel 3 Deskripsi Responden Penelitian No Keterangan Jumlah 1 Jabatan Responden a. Auditor 79 b. P2UPD 45 c. Calon APIP 16 Total 140 2 Jabatan Responden dalam Tim a. Anggota Tim 66 b. Ketua Tim 43 c. Pengendali Teknis 22 d. Staf Pemeriksa 9 Total 140 Sumber : diolah penulis dari data primer penelitian (2014)
% 56,4 32,1 11,4 100 47,1 30,7 15,7 6,4 100
B. Analisa Data 1.
Uji Validitas dan Reliabilitas Pilot Test Periode pelaksanaan pilot testing ini pada pertengahan bulan Desember 2014.
Pengujian instrument kuesioner menggunakan software IBM SPSS Versi 19. commit to user
59 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Kuesioner yang disebarkan merupakan kuesioner hasil penyesuaian dari instrument penelitian Sukriah, et al. (2009).
a.
Hasil uji validitas pilot test
Uji validitas dilakukan untuk mengukur sah atau valid tidaknya suatu kuesioner (Ghozali, 2011) karena suatu kuesioner dikatakan valid apabila pernyataan yang diungkapkan dalam kuesioner mampu untuk mengupkan sesuatu yang akan diukur dalam kuesioner. Dari 3 cara pengujian validitas menurut Ghozali (2011), penelitian ini menggunakan uji validitas dengan melakukan korelasi bivariate antara tiap-tiap skor indikator dengan total skor konstruk. Apabila total skor konstruk menunjukkan hasil yang signifikan maka menurut Ghozali (2011) indikator pernyataan yang digunakan adalah valid. Setelah uji validitas selesai tahap selanjutnya adalah uji reliabilitas. Pengujian validitas berdasarkan nilai signifikansi, dimana :
Jika nilai signifikansi > 0,05 maka konstruk dinyatakan tidak valid.
Jika nilai signifikansi < 0,05 maka konstruk dinyatakan valid.
Tabel 4 Hasil Uji Validitas Pilot Test Koefisien Korelasi Pearson No Pernyataan Integritas Obyektivitas Kerahasiaan Kompetensi 1 2 3 4 5
0,555* 0,673** 0,758** 0,791** 0,838**
0,760** 0,899** 0,636** 0,780** 0,686**
0,716** 0,861** 0,637** 0,675** commit to user 0,613**
0,532* 0,706** 0,675** 0,765** 0,739**
Kualitas Audit 0,572* 0,678** 0,863** 0,896** 0,784**
Keterangan valid valid valid valid valid
60 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
6 0,650** Sumber : Pengolahan output SPSS (2015) *. Signifikan pada 0,05 **. Signifikan pada 0,01
0,486*
0,805**
valid
Digunakan pengujian satu arah (one tailed) karena hipotesis yang digunakan memiliki arah. Berdasarkan output SPSS diatas, diketahui bahwa keseluruhan variabel memiliki tingkat signifikansi < 0,05 dan < 0,01 sehingga dikatakan semua variabel valid secara statistik
b. Hasil uji reliabilitas pilot test Reliabilitas (Ghozali, 2011) adalah alat untuk mengukur suatu kuesioner yang merupakan indikator variabel atau konstruk. Pengukuran reliabilitas kuesioner penelitian ini menggunakan nilai batas Cronbach Alpha dimana konstruk dikatakan reliabel jika nilai batas Cronbach Alpha yang dapat diterima adalah > 0,70 (Ferdinand, 2002).
Tabel 5 Hasil Uji Reliabilitas Pilot Test Cronbach's Alpha Based on Standardized Items Integritas 0,805 Obyektivitas 0,81 Kerahasiaan 0,744 Kompetensi 0,732 Kualitas Audit 0,86 Sumber : Pengolahan output SPSS (2015) Nama Variabel
Jml pernyataan 6 5 5 6 6
Jml responden 15 15 15 15 15
Dari output SPSS diatas diketahui bahwa nilai Cronbach Alpha dalam commit to user pengujian reliabilitas adalah > 0,70 sehingga memenuhi asumsi dari Ferdinand
61 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
(2002) yang menyatakan bahwa konstruk nilai Cronbach Alpha > 0,70 dikatakan reliabel.
C. Penyusunan Kuesioner Final Penelitian Setelah pilot test selesai diuji validitas dan reliabilitasnya, penulis memulai tahapan penyusunan kuesioner penelitian final. Beberapa responden penelitian memanfaatkan kolom feedback yang disediakan penulis pada kuesioner pilot untuk memberikan masukan dan saran bagi pengembangan kuesioner. Masukan dan saran tersebut kemudian didiskusikan oleh penulis bersama dengan seorang Pengendali Teknis dan Ketua tim audit pada Inspektorat Kabupaten Boyolali serta seorang mahasiswa S3 Akuntansi UNS untuk dianalisis lebih lanjut. Beberapa masukan dari feedback telah ditindaklajuti antara lain dengan menyederhanakan pernyataanpernyataan dalam kuesioner, kesalahan ketik/typo error, perubahan susunan kalimat untuk mempermudah pemahaman responden, dan adanya perubahan dari pernyataan positif menjadi pernyataan negatif. Selengkapnya dapat dilihat pada bagian lampiran.
D. Hasil Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner Final Pengolahan data penelitian mulai dilakukan pada pertengahan Januari 2015. Sebelum diolah menggunakan software SmartPLS 2.0 M3 maka data primer hasil kuesioner penelitian final diuji validitas dan reliabilitas terlebih dahulu menggunakan software IBM SPSS versi 19. commit to user
62 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
1.
Hasil uji Validitas kuesioner final
Tabel 6 Hasil Uji Validitas Kuesioner Final Koefisien Korelasi Pearson No Pernyataan Integritas Obyektivitas Kerahasiaan Kompetensi 1 2 3 4 5 6
0,727** 0,747** 0,646** 0,741** 0,689** 0,698** 0,828** 0,668** 0,638** 0,768** 0,741** 0,635** 0,631** 0,671** 0,748** 0,706** Sumber : Pengolahan output SPSS (2015) *. Signifikan pada 0,05 **. Signifikan pada 0,01
0,775** 0,803** 0,734** 0,655** 0,774** 0,572**
Kualitas Audit 0,679** 0,635** 0,716** 0,770** 0,745** 0,862**
Keterangan valid valid valid valid valid valid
Digunakan pengujian satu arah (one tailed) karena hipotesis yang digunakan memiliki arah. Berdasarkan output SPSS diatas, diketahui bahwa keseluruhan variabel memiliki tingkat signifikansi < 0,05 dan < 0,01 sehingga menurut Ghozali (2011) semua variabel dikatakan valid secara statistik.
2.
Hasil uji reliabilitas kuesioner final
Tabel 7 Hasil Uji Reliabilitas Kuesioner Final Nama Variabel Integritas Obyektivitas
Cronbach's Alpha Based on Standardized Items 0,829 commit 0,745 to user
Jml pernyataan 6 5
Jml responden 140 140
63 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Kerahasiaan 0,702 Kompetensi 0,817 Kualitas Audit 0,831 Sumber : Pengolahan output SPSS (2015)
5 6 6
140 140 140
Dari output SPSS diatas diketahui bahwa nilai Cronbach Alpha dalam pengujian reliabilitas konstruk Kualitas Audit sebesar 0,831 sehingga menurut Ferdinand (2002) apabila nilai Cronbach Alpha > 0,70 konstruk dikatakan reliabel.
E. Uji Normalitas Data Untuk menunjukkan bahwa data yang dipakai dalam penelitian ini melanggar asumsi normalitas, dilakukan uji normalitas data menggunakan software IBM SPSS 19 berdasarkan pengujian Kolmogorov-Smirnov serta Skewness dan Kurtosis. Hasil dari uji normalitas sebagai berikut :
Tabel 8 Hasil Uji Normalitas Data Komolgorov Keterangan Smirnov Integritas 0,00 Tdk normal Obyektivitas 0,00 Tdk normal Kerahasiaan 0,00 Tdk normal Kompetensi 0,00 Tdk normal Kualitas Audit 0,00 Tdk normal Sumber : Pengolahan output SPSS (2015) Variabel
ZSkewness
ZKurtosis
Keterangan
1,4539681 -2,74129 Tdk normal 2,0481146 0,495122 Tdk normal 1,3332067 -1,13516 Tdk normal 2,1205715 1,52884 Tdk normal 3,6469965 -1,28732 Tdk normal
Berdasarkan tabel 8 diatas dapat diketahui nilai signifikansi untuk pengujian normalitas berdasarkan Kolmogorov-Smirnov dan nilai Skewness-Kurtosis. Untuk pengujian Kolmogorov-Smirnov nilai signifikansi semua variabel sebesar 0,000 commit to user dan nilai tersebut < 0,005 sehingga memenuhi asumsi distribusi tidak normal
64 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
menurut Ghozali (2011). Untuk pengujian berdasarkan Skewness dan Kurtosis hasil z-score berdasarkan rumus Ghozali, (2011) sebagai berikut: dan
dimana nilai Skewness dan Kurtosis diperoleh dari hasil SPSS serta N adalah jumlah sampel. Menurut Ghozali (2011) untuk tingkat signifikansi 5% maka nilai ZSkewness dan nilai ZKurtosis diasumsikan normal apabila berada di rentang ±1,96 (1,96 < ZSkewness / ZKurtosis < 1,96). Hasilnya menunjukkan bahwa nilai skewness dan kurtosis tidak normal. Dari kedua pengujian tersebut disimpulkan bahwa data yang diolah dalam penelitian ini melanggar asumsi normalitas, namun hal ini mendukung penggunaan SmartPLS yang tidak membutuhkan pengolahan data dengan distribusi normal.
F. Evaluasi Model SEM dengan SmartPLS Model penelitian ini menggunakan 4 konstruk laten eksogen yaitu Integritas, Obyektivitas, Kerahasiaan, Kompetensi serta 1 konstruk laten endogen yaitu Kualitas Audit. Jumlah total indikator yang digunakan sebanyak 28 (dua puluh delapan) indikator dengan 22 (dua puluh dua) indikator formatif dan 6 indikator reflektif. Model penelitian ini bertujuan mengetahui apakah Integritas, Obyektivitas, Kerahasiaan dan Kompetensi berpengaruh secara positif terhadap Kualitas Audit. Model tersebut disajikan pada gambar berikut :
commit to user
65 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Integritas Obyektivitas
KUALITA S AUDIT
Kerahasiaan
Kompetensi
Gambar 4 Model Struktural menggunakan SmartPLS
1.
Prosedur Bootstrapping Wong (2013) menyatakan SmartPLS dapat menghasilkan nilai t-statistic untuk
pengujian signifikansi structural model dan measurement model dengan prosedur bootstrapping. Menurut Hair, et al. (2014) PLS-SEM menggunakan prosedur bootstrap untuk menguji signifikansi terhadap koefisien serta mengevaluasi measurement model dan structural model, dimana prosedur bootstrap disebut juga dengan nonparametric evaluation criteria. Dalam prosedur bootstrapping, sejumlah subsampel diambil secara acak dari sampel asli dengan replacement. Selanjutnya masing-masing subsampel dipakai untuk mengestimasi model. Proses ini diulang sampai sejumlah subsampel random telah dihasilkan (sekitar 5000). Dari 5000 subsampel tersebut dihasilkan 5000 model path PLS. Dengan proses ini tvalues dikalkulasi untuk menilai signifikansi masing-masing indicator weight.
commit to user
66 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
2.
Evaluasi Outer Model / Model Pengukuran Indikator Formatif Outer model menggambarkan relasi antara variabel laten dengan variabel
observed/manifest. Berdasarkan Henseler, et al. (2009) yang mengacu dari pendapat Bollen (1989) dan Bagozzi (1994) dalam indikator formatif tidak bisa dilakukan pengujian validitas (convergent validity, discriminant validity) dan reliabilitas (internal consistency) seperti halnya pengujian untuk indikator reflektif. Hal tersebut disebabkan adanya asumsi measurement yang error-free dalam model indikator formatif. Henseler, et al. (2009) mengambil pendapat dari Diamantopoulos (2006) bahwa untuk mengetahui kualitas measurement dari indikator formatif tidaklah relevan apabila digunakan pengujian reliabilitas, oleh karena itu validitas menjadi hal yang penting dalam mengevaluasi indikator formatif. Kemudian untuk mengukur validitas indikator formatif, Henseler, et al. (2009) menyetujui pendapat dari Rossiter (2002) bahwa diperlukan rasionalisasi teori dan opini para ahli. Pengukuran validitas secara statistik dapat dilakukan dengan melihat outer weight dan adanya multikolinieritas (Ghozali, 2014; Wong, 2013). Namun ditekankan oleh Henseler, et al. (2009) dan Mohamad (2012) bahwa indikator formatif tidak dapat dieliminasi hanya berdasarkan output statistik, karena peneliti harus tetap mempertahankan indikator formatif baik yang signifikan maupun tidak signifikan dalam evaluasi model pengukuran, selama indikator tersebut dapat dijustifikasi secara teori.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
67 digilib.uns.ac.id
Gambar 5 Full model Hasil Proses Bootstrapping SmartPLS Sumber : output SmartPLS (2015)
a.
Evaluasi outer model konstruk INTEGRITAS Evaluasi outer model dilakukan dengan Bootstraping. Hasilnya diketahui
bahwa nilai outer weight untuk indikator INT1-INT6 berturut-turut adalah 1,529; 4,293; 0,475; 0,358; 1,039 dan 3,894. Untuk melihat signifikansi outer weight commit to melihat user nilai T-Statistic. Wong (2013) indikator diketahui dari Bootstraping, yaitu
perpustakaan.uns.ac.id
68 digilib.uns.ac.id
mengatakan indikator akan dihapuskan apabila outer weight dan outer loading tidak signifikan (masing-masing < 1,6558). 1,6558 adalah critical value uji one-tail untuk signifikansi 5% (Ghozali, 2011). Hasil Bootstrapping sebagai berikut :
Tabel 9 Signifikansi outer weight dan outer loading konstruk Integritas Outer Outer Weights Loading Indikator Formatif T Statistics T Statistics INT1 -> INTEGRITAS 1,5289 9,4312 INT2 -> INTEGRITAS 4,2931 12,7442 INT3 -> INTEGRITAS 0,4747 8,5543 INT4 -> INTEGRITAS 0,3575 5,1302 INT5 -> INTEGRITAS 1,0395 5,7157 INT6 -> INTEGRITAS 3,8935 13,0914 Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015)
Ket Valid Valid Valid Valid Valid Valid
Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa meskipun nilai T-Statistic untuk Outer weight indikator INT3, INT4 dan INT5 < 1,6558 namun Outer loading seluruh indikator > 1,6558 sehingga menurut Wong (2013) indikator tersebut valid untuk mengukur konstruk Integritas. Untuk mengetahui multikolinieritas antar indikator, Hair, et al. (2014) menggunakan regresi untuk melihat nilai VIF dan tolerance. Hal ini dilakukan untuk menguji validitas dalam evaluasi indikator formatif. Regresi dilakukan dengan menggunakan seluruh indikator pada Konstruk Integritas sebagai variabel independen dan salah satu indikator pada Konstruk yang lain (yang tidak termasuk dalam model pengukuran suatu konstruk) sebagai variabel dependen. Dalam pengujian ini dilakukan regresi dari seluruh indikator konstruk Integritas dengan indikator Obyektivitas Auditor 1. Hasilnya sebagai berikut : commit to user
69 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tabel 10 Hasil uji multikolinieritas konstruk Integritas Indikator Konstruk Integritas Auditor 1 Integritas Auditor 2 Integritas Auditor 3 Integritas Auditor 4 Integritas Auditor 5 Integritas Auditor 6
Collineary Statistic Tolerance VIF 0,614 1,629 0,621 1,61 0,477 2,095 0,578 1,73 0,784 1,275 0,65 1,539
Keterangan Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas
Sumber : output SPSS (2015) Berdasarkan tabel diatas, dapat diketahui bahwa nilai tolerance > 0,1 dan VIF < 10 (Ghozali, 2011) yang mengindikasikan tidak ada multikolinieritas antar indikator formatif dalam konstruk INTEGRITAS.
b.
Evaluasi outer model Konstruk OBYEKTIVITAS Evaluasi outer model dengan menggunakan metode Bootstraping. Hasilnya
diketahui bahwa nilai outer weight untuk indikator OBY1-OBY5 berturut-turut adalah 2,085; 1,248, 2,457, 1,618 dan 5,935. Kemudian untuk melihat signifikansi didalam outer weight indikator tersebut dapat diketahui dengan metode Bootstrapping, yaitu melihat nilai T-Statistic. Wong (2013) mengatakan bahwa indikator akan dihapuskan apabila outer weight dan outer loading tidak signifikan (masing-masing < 1,6558 untuk tingkat signifikansi 5% dengan uji one-tailed). Hasil dari Bootstrapping sebagai berikut :
commit to user
70 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tabel 11 Signifikansi outer weight dan outer loading konstruk Obyektivitas Outer Outer Weights Loading Indikator Formatif T Statistics T Statistics OBY1 -> OBYEKTIVITAS 2,0847 8,0567 OBY2 -> OBYEKTIVITAS 1,2479 6,7315 OBY3 -> OBYEKTIVITAS 2,4567 6,7251 OBY4 -> OBYEKTIVITAS 1,6177 5,6707 OBY5 -> OBYEKTIVITAS 5,935 15,176 Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015)
Ket Valid Valid Valid Valid Valid
Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa meskipun nilai T-Statistic untuk Outer weight indikator OBY2 dan OBY4 < 1,6558 namun Outer loading masing-masing indikator > 1,6558, sehingga menurut Wong (2013) indikatorindikator tersebut valid untuk mengukur konstruk Obyektivitas. Untuk mengukur adanya multikolinieritas antar indikator, Hair, et al. (2014) menggunakan teknik regresi untuk melihat nilai VIF dan tolerance. Regresi dilakukan dengan menggunakan seluruh indikator pada Konstruk Obyektivitas sebagai variabel independen dan salah satu indikator pada Konstruk yang lain (yang tidak termasuk dalam model pengukuran suatu konstruk) sebagai variabel dependen. Dalam pengujian ini dilakukan regresi terhadap seluruh indikator konstruk Obyektivitas dengan indikator Integritas Auditor 1. Hasilnya sebagai berikut : Tabel 12 Hasil uji multikolinieritas konstruk Obyektivitas Collineary Statistic Tolerance VIF Obyektivitas Auditor 1 0,632 1,581 Obyektivitas Auditor 2 0,744commit1,344 to user Indikator Konstruk
Ket Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas
71 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tabel 12 (Lanjutan) Hasil uji multikolinieritas konstruk Obyektivitas Collineary Statistic Tolerance VIF Obyektivitas Auditor 3 0,757 1,321 Obyektivitas Auditor 4 0,711 1,405 Obyektivitas Auditor 5 0,746 1,341 Obyektivitas Auditor 6 0,632 1,581 Sumber : hasil pengolahan output SPSS (2015) Indikator Konstruk
Ket Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas
Berdasarkan tabel diatas, dapat diketahui bahwa nilai tolerance > 0,1 dan VIF < 10 (Ghozali, 2011) yang mengindikasikan tidak ada multikolinieritas antar indikator formatif dalam konstruk OBYEKTIVITAS.
c.
Evaluasi outer model Konstruk KOMPETENSI Evaluasi outer model dilakukan dengan metode Bootstraping. Hasilnya
diketahui bahwa nilai outer weight untuk indikator KPT1-KPT6 berturut-turut adalah 0,453; 2,478; 1,218; 4,616 dan 0,522. Kemudian untuk melihat signifikansi dari outer weight indikator tersebut dapat diketahui dengan metode Bootstraping, yaitu melihat nilai T-Statistic. Wong (2013) mengatakan bahwa indikator akan dihapuskan apabila outer weight dan outer loading tidak signifikan (masing-masing < 1,6558). Hasil dari Bootstrapping sebagai berikut :
Tabel 13 Signifikansi outer weight dan outer loading konstruk Kompetensi Outer Weights T Statistics KPT1 -> KOMPETENSI 0,4532 KPT2 -> KOMPETENSI 2,4775 commit to user Indikator Formatif
Outer Loading T Statistics 5,9246 11,135
Ket Valid Valid
72 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tabel 13 (Lanjutan) Signifikansi outer weight dan outer loading konstruk Kompetensi Outer Outer Weights Loading Indikator Formatif T Statistics T Statistics KPT3 -> KOMPETENSI 1,2177 6,2107 KPT4 -> KOMPETENSI 4,6158 12,0378 KPT5 -> KOMPETENSI 0,5217 7,2367 KPT6 -> KOMPETENSI 3,5817 6,3335 Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015)
Ket Valid Valid Valid Valid
Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa meskipun nilai T-Statistic untuk Outer weight KPT1, KPT3 dan KPT5 < 1,6558 namun Outer loading semua indikator > 1,6558, sehingga menurut Wong (2013) indikator-indikator tersebut valid untuk mengukur konstruk Kompetensi. Untuk mengetahui adanya multikolinieritas antar indikator, Hair, et al. (2014) menggunakan teknik regresi untuk melihat nilai VIF dan tolerance. Regresi dilakukan dengan menggunakan seluruh indikator pada Konstruk Kompetensi sebagai variabel independen dan salah satu indikator pada Konstruk yang lain (yang tidak termasuk dalam model pengukuran suatu konstruk) sebagai variabel dependen. Dalam pengujian ini dilakukan regresi dari seluruh indikator konstruk Kompetensi dengan indikator Obyektivitas Auditor 1. Hasilnya sebagai berikut :
Tabel 14 Hasil uji multikolinieritas konstruk Kompetensi Indikator Konstruk Kompetensi Auditor 1 Kompetensi Auditor 2 Kompetensi Auditor 3
Collineary Statistic Tolerance VIF 0,515 1,941 0,442 2,263 0,522 1,917 commit to user
Ket Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas
73 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tabel 14 (Lanjutan) Hasil uji multikolinieritas konstruk Kompetensi Collineary Statistic Tolerance VIF Kompetensi Auditor 4 0,683 1,464 Kompetensi Auditor 5 0,449 2,229 Sumber : hasil pengolahan output SPSS (2015) Indikator Konstruk
Ket Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas
Berdasarkan tabel diatas, dapat diketahui bahwa nilai tolerance > 0,1 dan VIF < 10 (Ghozali, 2011) yang mengindikasikan tidak ada multikolinieritas antar indikator formatif dalam konstruk Kompetensi.
d.
Evaluasi outer model Konstruk KERAHASIAAN Evaluasi outer model dilakukan menggunakan metode Bootstraping. Hasilnya
diketahui bahwa nilai outer weight untuk indikator RHS1-RHS5 berturut-turut adalah 3,679; 4,796; 0,545; 2,189 dan 4,461. Kemudian untuk melihat signifikansi dari outer weight indikator tersebut dapat diketahui dengan metode Bootstraping, yaitu melihat nilai T-Statistic. Wong (2013) mengatakan bahwa indikator akan dihapuskan apabila outer weight dan outer loading tidak signifikan (masing-masing < 1,6558). Hasil dari Bootstrapping sebagai berikut :
Tabel 15 Signifikansi outer weight dan outer loading konstruk Kerahasiaan
Indikator Formatif RHS1 -> KERAHASIAAN RHS2 -> KERAHASIAAN RHS3 -> KERAHASIAAN
Outer Weights T Statistics 3,6788 4,7956 0,5453
commit to user
Outer Loading T Statistics 9,2391 13,1957 4,1796
Ket Valid Valid Valid
74 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tabel 15 (Lanjutan) Signifikansi outer weight dan outer loading konstruk Kerahasiaan Outer Outer Weights Loading Indikator Formatif T Statistics T Statistics RHS4 -> KERAHASIAAN 2,1894 5,6789 RHS5 -> KERAHASIAAN 4,461 12,1955 Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015)
Ket Valid Valid
Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa meskipun nilai T-Statistic untuk Outer weight indikator RHS3 < 1,6558 namun Outer loading seluruh indikator > 1,6558, sehingga menurut Wong (2013) indikator-indikator tersebut valid untuk mengukur konstruk Kerahasiaan. Untuk mengukur adanya multikolinieritas antar indikator, Hair, et al. (2014) menggunakan teknik regresi untuk melihat nilai VIF dan tolerance. Regresi dilakukan dengan menggunakan seluruh indikator pada Konstruk Kerahasiaan sebagai variabel independen dan salah satu indikator pada Konstruk yang lain (yang tidak termasuk dalam model pengukuran suatu konstruk) sebagai variabel dependen. Hasilnya sebagai berikut :
Tabel 16 Hasil uji multikolinieritas konstruk Kerahasiaan Collineary Statistic Tolerance VIF Kerahasiaan Auditor 1 0,729 1,372 Kerahasiaan Auditor 2 0,667 1,499 Kerahasiaan Auditor 3 0,801 1,248 Kerahasiaan Auditor 4 0,849 1,177 Kerahasiaan Auditor 5 0,718 1,393 Sumber : hasil pengolahan output SPSS (2015) Indikator Konstruk
commit to user
Ket Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas
75 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Berdasarkan tabel diatas, dapat diketahui bahwa nilai tolerance > 0,1 dan VIF < 10 (Ghozali, 2011) yang mengindikasikan tidak ada multikolinieritas antar indikator formatif dalam konstruk Kerahasiaan.
3.
Evaluasi Outer model / model Pengukuran indikator reflektif Uji validitas untuk model indikator reflektif dilakukan dengan mengukur nilai
convergent validity, discriminant validity dan untuk menguji reliabilitas dilakukan dengan mengukur composite reliability dan cronbach alpha (Ghozali, 2014). Untuk melakukan evaluasi outer model dilakukan dengan prosedur PLS Algorithm.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
76 digilib.uns.ac.id
Gambar 6 Full model Hasil Proses PLS Algorithm SmartPLS Sumber : output SmartPLS (2015)
Untuk konstruk KUALITAS_AUDIT, Convergent validity untuk indikator reflektif dilihat dengan mengamati korelasi score item dengan score konstruk. Berdasarkan output diatas diketahui bahwa outer loading antara konstruk dengan indikator berkisar antara 0,554 sampai dengan 0,795. Ghozali (2014) mengatakan commit to user bahwa nilai loading antara 0,5 s/d 0,6 dapat diterima. Kesimpulannya konstruk
77 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Kualitas_Audit memenuhi persyaratan convergent validity. Selain itu untuk mengamati convergent validity dapat menggunakan nilai AVE (average variance extracted) pada konstruk yang diamati dimana dipersyaratkan nilai AVE > 0,5 (Ghozali, 2014).
Tabel 17 Hasil AVE AVE (Average Variance Extracted) INTEGRITAS KERAHASIAAN KOMPETENSI KUALITAS_AUDIT 0.5514 OBYEKTIVITAS Sumber : output SmartPLS diolah (2015) Konstruk
Dari tabel diatas diketahui bahwa nilai AVE untuk konstruk Kualitas_Audit sebesar 0.5514 dan memenuhi asumsi > 0.5 sehingga konstruk Kualitas_Audit memenuhi kriteria convergent validity. Selanjutnya untuk menguji Discriminant validity menurut Ghozali (2014) dapat dilihat berdasarkan nilai cross loading antara indikator dengan konstruk.
Tabel 18 Cross Loading antara indikator dengan konstruk
INT1 INT2 INT3 INT4 INT5 INT6 KPT1 KPT2
INTEGRITAS KERAHASIAAN KOMPETENSI OBYEKTIVITAS KUALITAS_AUDIT 0.678382 0.518772 0.321317 0.43595 0.50604 0.839499 0.558187 0.425193 0.553131 0.626225 0.68645 0.48424 0.30238 0.548058 0.512059 0.55522 0.410844 0.336821 0.492249 0.414166 0.477107 0.326314 0.323505 0.454318 0.355899 0.827337 0.648077 0.489039 0.647312 0.617153 0.254284 0.372663 0.58782 0.374127 0.426457 0.418166 0.541682 commit 0.798578 0.589628 0.57936 to user
78 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tabel 18 (Lanjutan) Cross Loading antara indikator dengan konstruk
KPT3 KPT4 KPT5 KPT6 KUA1 KUA2 KUA3 KUA4 KUA5 KUA6 OBY1 OBY2 OBY3 OBY4 OBY5 RHS1 RHS2 RHS3 RHS4 RHS5
INTEGRITAS KERAHASIAAN KOMPETENSI OBYEKTIVITAS KUALITAS_AUDIT 0.262781 0.388543 0.587829 0.399988 0.426463 0.523687 0.574719 0.840046 0.574677 0.609445 0.327575 0.498158 0.615752 0.486503 0.446722 0.223863 0.386743 0.566509 0.359257 0.410998 0.473219 0.488102 0.499267 0.439561 0.673235 0.463953 0.476948 0.393374 0.482299 0.553994 0.569957 0.599571 0.54922 0.512713 0.724055 0.635586 0.58803 0.521234 0.571678 0.794927 0.554529 0.627862 0.609592 0.589423 0.775036 0.606247 0.671286 0.628074 0.625426 0.889547 0.565567 0.520484 0.470336 0.711439 0.51782 0.347148 0.446224 0.440797 0.57726 0.420158 0.497489 0.466405 0.547822 0.637672 0.464128 0.417517 0.4417 0.470238 0.607906 0.442464 0.595654 0.618743 0.51912 0.851025 0.619417 0.49591 0.751355 0.522846 0.464945 0.586949 0.552925 0.798073 0.528578 0.609587 0.623446 0.431028 0.472033 0.411992 0.455801 0.368747 0.384116 0.496044 0.290676 0.431886 0.387503 0.588251 0.740814 0.496822 0.556215 0.578716 Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015)
Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa korelasi konstruk Kualitas_Audit (KUA1 – KUA6) lebih besar daripada korelasi dengan konstruk lainnya (KUALITAS_AUDIT dengan INTEGRITAS, KUALITAS_AUDIT dengan OBYEKTIVITAS, KUALITAS_AUDIT dengan KERAHASIAAN dan KUALITAS_AUDIT dengan KOMPETENSI) dengan rentang nilai korelasi konstruk antara 0,553994 s/d 0,889547. Hal tersebut berarti konstruk laten Kualitas_Audit mampu memprediksi indikator pada bloknya lebih baik daripada indikator pada blok lain. Kesimpulannya konstruk Kualitas_Audit memenuhi discriminant validity.
commit to user
79 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Dalam menguji reliabilitas, Henseler, et al. (2009) juga menganjurkan adanya pengujian terhadap internal consistency. Internal consistency diistilahkan oleh beberapa peneliti sebagai construct reliability (Mohamad, 2012). Menurut Henseler, et al. (2009) yang mengadopsi penelitian Werts, Linn, & Joreskog (1974), pengujian terhadap internal consistency dilakukan dengan melihat nilai Cronbachs alpha dan composite reliability.
Tabel 19 Hasil Cronbachs Alpha dan Composite reliability Cronbachs Composite Alpha Reliability INTEGRITAS KERAHASIAAN KOMPETENSI KUALITAS_AUDIT 0,8308 0,8785 OBYEKTIVITAS Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015) Konstruk
Dengan menggunakan Internal consistency berupa Composite Reliability dan Cronbachs Alpha untuk menguji reliabilitas konstruk, Henseler, et al. (2009) mengajukan nilai minimal > 0,7. Berdasarkan tabel diatas, diketahui bahwa nilai Composite Reliability dan Cronbachs Alpha berada > 0,7 sehingga konstruk Kualitas_Audit memenuhi internal consistency.
4.
Evaluasi Inner Model / Model Struktural Setelah evaluasi model pengukuran selesai dilakukan dan memberikan
kesimpulan bahwa indikator formatif dan reflektif dalam penelitian ini dapat digunakan, maka proses selanjutnya dalam analisis model path PLS adalah evaluasi commit to user model struktural/inner model. Henseler, et al. (2009) berpendapat bahwa inner
80 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
model menyatakan relasi antara variabel laten unobserved dan outer model menunjukkan relasi antara variabel laten dengan variabel
observed/manifesnya.
Hair, et al. (2014) menyatakan bahwa setelah dipastikan semua pengukuran konstruk adalah reliabel dan valid langkah selanjutnya adalah menilai hasil dari model struktural. Perlu dilakukan uji multikolinearitas terhadap model struktural yang akan dianalisis untuk mengetahui kemungkinan adanya interaksi antara variabel eksogen. Pengujian multikolinieritas dilakukan dengan bantuan IBM SPSS 19. Input-nya adalah output dari Latent Variable Scores yang dihasilkan oleh Calculation Result dari PLS Algorithm. Hasil pengujian multikolinieritas disajikan dalam tabel berikut :
Tabel 20 Hasil uji multikolinieritas Model Struktural Collineary Statistic Indikator Konstruk Tolerance VIF Integritas 0,394 2,535 Obyektivitas 0,332 3,016 Kerahasiaan 0,34 2,944 Kompetensi 0,463 2,159 Sumber : output SPSS (2015)
Ket Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas Tdk terdapat multikolinieritas
Berdasarkan tabel 20 diatas, dapat diketahui nilai Tolerance yang berkisar antara 0,332 s/d 0,463 dan nilai VIF yang berkisar antara 2,159 s/d 3,016. Menurut Ghozali (2011) nilai tolerance > 0,1 dan VIF < 10 mengindikasikan tidak ada multikolinieritas antar konstruk dalam model struktural. Ghozali (2014) menjelaskan beberapa langkah mengevaluasi structural model, yaitu :
commit to user
81 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
a.
Menguji koefisien R2 (koefisien determinasi) bagi konstruk endogen. Pengujian terhadap koefisien determinasi R2 dilakukan untuk mengetahui
pengaruh variabel-variabel eksogen terhadap variabel endogen sebagai kriteria untuk mengetahui akurasi prediksi terhadap variabel endogen (Hair, et al. 2014). Menurut Ghozali (2014) koefisien determinasi sebesar 0,67; 0,33 dan 0,19 dalam model struktural secara berurutan menunjukkan bahwa model dalam kategori baik, moderat dan lemah. Berdasarkan output SmartPLS pada Gambar 6 diatas diketahui bahwa koefisien determinasi R2 sebesar 0,74 yang artinya konstruk endogen Kualitas_Audit dapat dijelaskan sebesar 74% oleh keempat konstruk eksogen Integritas, Obyektivitas, Kerahasiaan dan Kompetensi dalam model struktural, sedangkan sisanya (26%) dipengaruhi oleh konstruk eksogen yang tidak terdapat di dalam model ini. Berdasarkan pendapat Ghozali (2014) koefisien determinasi sebesar 0,74 menunjukkan bahwa model dalam kategori baik.
b.
Menguji estimasi koefisien jalur yaitu arah (sign), magnitude dan signifikansi. Pengujian hipotesis juga dilakukan berdasarkan hasil dari tahap ini, namun
untuk pengujian hipotesis akan disampaikan pada bagian selanjutnya. Untuk mendapatkan koefisien signifikansi dengan metode Bootstrapping. Setelah menjalankan prosedur Bootstrapping dan melihat output Path Coefficien yang ditunjukkan pada gambar 5 dan 6 berturut-turut diatas didapat hasil untuk menguji estimasi koefisien jalur sebagai berikut : commit to user
82 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tabel 21 Estimasi koefisien jalur Koefisien t t tabel Sign Jalur statistic INTEGRITAS → KUALITAS_AUDIT 0,3139 + 3,681 1,6558 OBYEKTIVITAS → KUALITAS_AUDIT 0,0781 + 1,082 1,6558 KERAHASIAAN → KUALITAS_AUDIT 0,2896 + 3,204 1,6558 KOMPETENSI → KUALITAS_AUDIT 0,3074 + 4,422 1,6558 Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015) Keterangan : Koefisien jalur dihasilkan prosedur PLS Algorithm dan t-statistic dihasilkan prosedur Bootstrapping. Dari tabel 21 diatas dapat diketahui bahwa nilai koefisien jalur dari variabel eksogen ke variabel endogen Kualitas_Audit bervariasi dari yang terendah Obyektivitas → Kualitas_Audit sebesar 0,0781 sampai yang tertinggi Integritas → Kualitas_Audit sebesar 0,3139. Apabila nilai koefisien jalur mendekati 1 menggambarkan
hubungan
yang
kuat,
sedangkan
yang
mendekati
0
menggambarkan hubungan yang lemah, dan apabila nilai koefisien sangat rendah umumnya menggambarkan hubungan yang tidak signifikan (Hair, et al. 2014). Terlihat bahwa hubungan antara Obyektivitas → Kualitas_Audit memiliki hubungan yang relatif lemah secara statistik, sedangkan hubungan yang lain menggambarkan hubungan yang relatif kuat secara statistik. Masing-masing koefisien jalur memiliki tanda positif, dan nilai signifikansi tstatistic juga bervariasi mulai dari yang tertinggi Kompetensi → Kualitas_Audit sebesar 4,422 dan terendah Obyektivitas → Kualitas_Audit sebesar 1,082. Model ini menggunakan pengujian one tailed, tingkat signifikansi 5% dengan critical value sebesar 1,6558 (Ghozali, 2011). Kesimpulannya terdapat satu path yang tidak memenuhi asumsi critical value yaitu Obyektivitas → Kualitas_Audit karena t commit to user statistic < 1,6558.
83 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
c.
Menguji effect size (f 2). Effect size (f 2) merupakan pengujian untuk menilai besarnya pengaruh dari
variabel eksogen tertentu terhadap variabel endogen. Hasil dari effect size dapat menggambarkan pengaruh dari suatu variabel eksogen terhadap variabel endogen apabila variabel eksogen tersebut dihilangkan dari model struktural (Hair, et al. 2014). Persamaan untuk menguji effect size (f 2) adalah :
Dimana nilai R2included didapatkan dari nilai R2 model awal dan nilai R2excluded didapatkan dari nilai R2 hasil respesifikasi model dengan menghilangkan konstruk yang ingin diuji effect size-nya. Pengaruh tersebut dapat dibagi 3 yaitu kecil (f 2 = 0.02), menengah (f 2 = 0.15) dan besar (f 2 = 0.35). Hasil pengujian effect size f
2
adalah sebagai berikut :
Tabel 22 Hasil uji effect size f 2 Path R2include R2exclude Integritas → Kualitas_Audit 0,74 0,702 Obyektivitas → Kualitas_Audit 0,74 0,738 Kerahasiaan → Kualitas_Audit 0,74 0,712 Kompetensi → Kualitas_Audit 0,74 0,698 Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015)
f2 Ket 0,146154 Pengaruh Menengah 0,007692 Pengaruh Kecil 0,107692 Pengaruh Kecil 0,161538 Pengaruh Menengah
Berdasarkan tabel 22 diatas didapatkan nilai effect size bervariasi mulai dari 0,007692 s/d 1,61538. Variabel eksogen Obyektivitas dan Kerahasiaan memiliki pengaruh effect size yang kecil dan variabel eksogen Integritas dan Kompetensi commit to user
84 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
memiliki effect size menengah untuk menjelaskan koefisien determinasi (R2) dari variabel endogen. Namun dapat dilihat bahwa konstruk Obyektivitas memiliki effect size paling kecil dibanding konstruk yang lain. d.
Menguji relevansi prediksi Stone-Geisser Q2 test. Pengujian model PLS dilakukan dengan melihat nilai Stone-Geisser Q2 test
yang berfungsi sebagai indikator untuk mengetahui relevansi prediksi dari model PLS yang diuji. Hair, et al. (2014) menyebutkan bahwa untuk menghasilkan nilai Q2 dilakukan prosedur Blindfolding. Apabila nilai Q2 > 0 menunjukkan bahwa model tersebut memiliki relevansi prediksi terhadap variabel endogen, sedangkan nilai Q2 < 0 menunjukkan sebaliknya. Berdasarkan output prosedur Blindfolding SmartPLS didapatkan hasil berikut :
Tabel 23 Hasil uji Stone-Geisser Q2 test Ket Konstruk Q2 KUALITAS_AUDIT 0,3689 Memiliki relevansi prediksi Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015)
Dari tabel 23 diatas dapat diketahui bahwa konstruk endogen Kualitas_Audit memiliki nilai Q2 > 0 yaitu sebesar 0.3689, dan memenuhi asumsi dari Hair, et al. (2014) untuk dapat dikatakan bahwa model tersebut memiliki relevansi prediksi terhadap variabel endogen Kualitas_Audit.
commit to user
85 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
5.
Uji Hipotesis Hair, et al. (2014) berpendapat bahwa koefisien jalur yang dihasilkan dari
algoritma PLS dalam pengujian model struktural mampu menggambarkan hubungan yang dihipotesiskan diantara konstruk. Pengujian hipotesis dilakukan dengan melihat signifikansi koefisien jalur dan nilai t-value (Mohamad, 2012). Untuk mendapatkan nilai signifikansi koefisien jalur dan t-value dilakukan prosedur Bootstrapping. Nilai t-value dibandingkan dengan nilai t-tabel. Berdasarkan Ghozali, (2011) nilai t-tabel yang digunakan adalah 1,6558 untuk pengujian one tailed dan tingkat signifikansi 5%. Apabila nilai t-value > 1,6558 maka hipotesis diterima, dan apabila nilai t-value < t tabel maka hipotesis ditolak.
Tabel 24 Hasil Uji Hipotesis berdasarkan signifikansi nilai t statistic Hipotesis
Koefisien T jalur statistic
Integritas berpengaruh positif 0,3139 terhadap kualitas audit APIP Obyektivitas berpengaruh positif H2 0,0781 terhadap kualitas audit APIP Kerahasiaan berpengaruh positif H3 0,2896 terhadap kualitas audit APIP Kompetensi berpengaruh positif H4 0,3074 terhadap kualitas audit APIP Sumber : hasil pengolahan output SmartPLS (2015) H1
T tabel
Ket
3,681
1,6558 Diterima
1,082
1,6558 Ditolak
3,204
1,6558 Diterima
4,422
1,6558 Diterima
Dari tabel 24 diatas dapat diketahui bahwa besar koefisien jalur dari variabel eksogen ke variabel endogen Kualitas_Audit bervariasi dari yang terendah yaitu Obyektivitas → Kualitas_Audit sebesar 0,0781 sampai yang tertinggi yaitu Integritas → Kualitas_Audit sebesar 0,3139 dan semua memiliki tanda positif (+). commit to user Signifikansi t-statistic juga bervariasi mulai dari yang tertinggi Kompetensi →
86 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Kualitas_Audit sebesar 4,422 dan terendah Obyektivitas → Kualitas_Audit sebesar 1,082. Dengan tingkat signifikansi 5% maka disimpulkan bahwa hipotesis H1, H3 dan H4 diterima secara statistik karena t-statistic > t-tabel (1,6558), sedangkan hipotesis H2 ditolak secara statistik karena t-statistic < t-tabel (1,6558). 6.
Pembahasan Sebagaimana telah dijelaskan pada Bab I, tujuan dari penelitian ini adalah
mengetahui pengaruh Prinsip-prinsip perilaku APIP terhadap Kualitas Audit APIP. Untuk menjawab pertanyaan tersebut penelitian ini mengajukan 4 hipotesa dan pengujian hipotesa menggunakan software SmartPLS 2.0 M3 ringkasan hasil-hasil pengujian dapat disajikan sebagai berikut :
Tabel 25 Ringkasan hasil pengujian hipotesa Hasil Pengujian H1 Integritas berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP Diterima H2 Obyektivitas berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP Ditolak H3 Kerahasiaan berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP Diterima H4 Kompetensi berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP Diterima Sumber : diolah penulis (2015) Hipotesis
Integritas
H1 +
Obyektivitas H3 + Kerahasiaan H4 + Kompetensi Gambar 7 commit user Model akhirtoPenelitian
KUALITA S AUDIT
87 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
a.
Integritas berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP. Dengan software SmartPLS didapatkan hasil uji hipotesis 1 berdasarkan
signifikansi nilai t statistic. Hipotesis 1 memiliki koefisien jalur Integritas → Kualitas_Audit sebesar 0,3139 dan nilai t-statistic sebesar 3,6815. Hair, et al (2014) mengkategorikan koefisien jalur tersebut dalam kategori yang relatif kuat secara statistik. Dengan tingkat signifikansi 5% didapatkan nilai t-tabel sebesar 1,6558 (Ghozali, 2011). Oleh karena nilai t-statistic > t-tabel (3,681 > 1,6558) dan tanda sign dari koefisien jalur adalah positif (+) maka hasil pengujian ini secara statistik menerima hipotesis 1. Hasil penelitian ini sejalan dengan hasil penelitian Mabruri dan Winarna (2010) dimana beliau menemukan bahwa integritas berpengaruh terhadap kualitas hasil audit di lingkungan pemerintah daerah. Meskipun instrument kuesioner penelitian ini mengadaptasi instrument penelitian Sukriah, et al. (2009) namun hasil yang didapatkan pada penelitian ini berbeda. Hal tersebut dapat disebabkan adanya justifikasi terhadap instrument penelitian Sukriah, et al. (2009) sehingga tingkat pemahaman responden mengenai konsep Integritas dapat lebih baik. Dengan menerima secara statistik hipotesis 1 maka dapat dinyatakan bahwa semakin baik integritas seorang APIP dalam menjalankan tugas-tugas pengawasan maka akan semakin baik pula kualitas hasil auditnya. Sehingga untuk meningkatkan kualitas audit maka sebaiknya APIP juga menerapkan Prinsip Integritas. BPKP (2008) juga menyatakan dengan tegas bahwa dengan integritas maka auditor akan mampu melaksanakan tugasnya secara jujur, teliti, bertanggung jawab dan commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
88 digilib.uns.ac.id
bersungguh-sungguh serta tidak ikut serta dalam kegiatan ilegal atau pada tindakantindakan yang dapat merugikan profesi APIP ataupun organisasi.
b.
Obyektivitas berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP. Dengan software SmartPLS didapatkan hasil uji hipotesis 2 berdasarkan
signifikansi nilai t-statistic. Hipotesis 2 memiliki koefisien jalur Obyektivitas → Kualitas_Audit sebesar 0,0781 dan nilai t-statistic sebesar 1,082. Hair, et al (2014) mengkategorikan koefisien jalur tersebut dalam kategori yang relatif lemah secara statistik. Dengan tingkat signifikansi 5% didapatkan nilai t-tabel sebesar 1,6558 (Ghozali, 2011). Oleh karena nilai t-statistic < t-tabel (1,082 < 1,6558) maka hasil pengujian ini secara statistik menolak hipotesis 2. Hal tersebut juga memenuhi asumsi dari Hair, et al. (2014) bahwa nilai koefisien yang sangat rendah umumnya menggambarkan hubungan yang tidak signifikan. Kesimpulan dari penelitian ini tidak sejalan dengan Sukriah, et al. (2009) serta Mabruri dan Winarna (2010) yang menyatakan bahwa obyektivitas berpengaruh terhadap hasil audit, sehingga menurut mereka untuk dapat meningkatkan kualitas audit maka APIP harus memiliki obyektivitas. Namun kesimpulan penelitian ini sejalan dengan penelitian Badjuri (2010) yang menyatakan bahwa obyektivitas tidak berpengaruh terhadap kualitas audit. Meskipun demikian Badjuri (2010) tetap menegaskan bahwa audit sektor publik wajib mengedepankan obyektivitas karena obyektivitas merupakan aturan etika. Menurut Ardelean (2013) auditor harus memiliki obyektivitas karena hal tersebut berhubungan dengan kepercayaan publik terhadap opini yang dihasilkan commit to user
89 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
dan kepercayaan tersebut dipengaruhi oleh etika dari auditor. Penelitian Steward & Subramaniam (2010) mengungkapkan beberapa aspek yang mampu mengurangi obyektivitas antara lain hubungan personal dan rasa kekeluargaan, dan situasi tersebut berpotensi menyebabkan conflict of interest (BPKP, 2008). APIP se-Subosukowonosraten yang menjadi responden penelitian ini mayoritas telah mengikuti diklat fungsional APIP. Maka disimpulkan bahwa mayoritas responden telah memahami prinsip obyektivitas dan seharusnya APIP mampu menerapkan
prinsip
tersebut
sehingga
situasi
yang berpotensi
menyebabkan adanya conflict of interest tidak menjadi ancaman bagi obyektivitas APIP. Soeharjono (2011) mengungkapkan bahwa adanya konteks kesantunan Jawa ewuh-pakewuh dapat menyebabkan sistem pengendalian internal tidak efektif. Menurut penulis, situasi ewuh-pakewuh dapat terjadi karena adanya hubungan personal dan rasa kekeluargaan, dimana telah dinyatakan oleh BPKP (2008) bahwa kondisi tersebut berpotensi menyebabkan conflict of interest. Penulis berpendapat bahwa masih adanya situasi ewuh-pakewuh tersebut dapat menjadi penyebab APIP tidak memahami serta tidak mampu menerapkan prinsip Obyektivitas meskipun dengan konsekuensi tidak adanya kepercayaan publik terhadap hasil audit (Ardelean, 2013). Namun penulis setuju dengan Badjuri (2010) dan Ardelean (2013) bahwa Obyektivitas diperlukan dalam melakukan tugas-tugas audit untuk menjaga kepercayaan publik terhadap profesi dan instansi.
commit to user
90 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
c.
Kerahasiaan berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP. Dengan software SmartPLS didapatkan hasil uji hipotesis 3 berdasarkan
signifikansi nilai t-statistic. Hipotesis 3 koefisien jalur Kerahasiaan → Kualitas_Audit sebesar 0,2896 dan nilai t-statistic sebesar 3,204. Hair, et al (2014) mengkategorikan koefisien jalur tersebut dalam kategori yang relatif kuat secara statistik. Dengan tingkat signifikansi 5% didapatkan nilai t-tabel sebesar 1,6558 (Ghozali, 2011). Oleh karena nilai t-statistic > t-tabel (3,204 > 1,6558) dan tanda sign dari koefisien jalur adalah positif (+) maka hasil pengujian ini secara statistik menerima hipotesis 3. Dengan adanya prinsip kerahasiaan maka diharapkan informasi-informasi sensitif yang didapatkan APIP dari pelaksanaan tugasnya tidak dengan mudah diungkapkan kepada pihak-pihak lain, apalagi dengan memanfaatkan informasi rahasia tersebut untuk kepentingan pribadi/golongan. Kerahasiaan juga penting karena menurut Snyder dan Knight (2004) hal tersebut dianggap sebagai bagian yang tidak terpisahkan yang menunjukkan adanya loyalitas dan pelayanan. Kemudian juga dijelaskan dalam Government Auditing Standards edisi revisi tahun 2011 dari US Government Accountability Office bahwa kredibilitas auditor dapat terganggu apabila auditor melakukan hal-hal yang menguntungkan kepentingan pribadi/golongan terkait dengan pemanfaatan informasi rahasia. APIP dapat meningkatkan kualitas audit dengan menerapkan prinsip kerahasiaan didalam pelaksanaan audit.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
d.
91 digilib.uns.ac.id
Kompetensi berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP. Dengan software SmartPLS didapatkan hasil uji hipotesis 4 berdasarkan
signifikansi nilai t-statistic. Hipotesis 4 memiliki koefisien jalur Kompetensi → Kualitas_Audit sebesar 0,3074 dan nilai t statistic sebesar 4,422. Hair, et al (2014) mengkategorikan koefisien jalur tersebut dalam kategori yang relatif kuat secara statistik. Dengan tingkat signifikansi 5% didapatkan nilai t tabel sebesar 1,6558 (Ghozali, 2011). Oleh karena nilai t-statistic > t tabel (4,422 > 1,6558) dan tanda sign dari koefisien jalur adalah positif (+) maka hasil pengujian ini secara statistik menerima hipotesis 4. Hasil penelitian ini mendukung hasil penelitian Tjun Tjun, et al. (2012), Effendy (2010), Sukriah, et al. (2009) serta Badjuri (2012) dan tidak mendukung hasil penelitian Wardoyo, et al. (2011) dan Kisnawati (2012). Penelitian yang memiliki kesimpulan yang sama bahwa kompetensi berpengaruh terhadap hasil audit. Semakin tinggi kompetensi APIP maka semakin baik pula hasil audit APIP. Prinsip Kompetensi diperlukan APIP untuk meningkatkan kualitas audit karena kompetensi berhubungan dengan kepemilikan keahlian untuk melakukan tugas pengauditan. Semakin APIP memiliki keahlian yang diperlukan maka penyelesaian tugas menjadi semakin pendek waktunya. Pflugrath, Martinov-Bennie dan Chen (2007) menjelaskan bahwa kompetensi auditor (keahlian auditor) merupakan tingkat keahlian yang mampu diberikan auditor, dan tingkat kesesuaian dengan standar profesionalnya dalam menjalankan tugas-tugas pemeriksaannya. Oleh karena itu diharapkan APIP untuk semakin meningkatkan kompetensinya dalam menjalankan tugas-tugas pemeriksaan. Hasil penelitian ini juga menemukan bahwa commit to user
92 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
secara statistik Kompetensi paling berpengaruh terhadap Kualitas_Audit sehingga diharapkan dengan peningkatan Kompetensi secara rutin maka APIP akan memiliki Kualitas Audit yang semakin baik.
commit to user
93 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
BAB V PENUTUP
Setelah dilakukan analisis terhadap model penelitian menggunakan software SmartPLS 2.0 M3 dan asumsi-asumsi yang harus dipenuhi didalam pengujian model sehingga terpenuhi sebuah model penelitian yang baik, hasil analisis dan pengujian hipotesis telah menghasilkan kesimpulan dalam penelitian ini. Pada bab ini akan disampaikan kesimpulan, batasan penelitian, dan saran dari penulis.
A. KESIMPULAN Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh Prinsip-prinsip perilaku APIP terhadap Kualitas Audit APIP. Kesimpulan yang didapat penelitian ini adalah : 1.
Secara statistik integritas berpengaruh positif terhadap kualitas Audit APIP. Sehingga apabila semakin baik integritas seorang APIP dalam menjalankan tugas-tugas pengawasan maka akan semakin baik pula kualitas hasil audit yang dihasilkan.
2.
Secara statistik Obyektivitas tidak berpengaruh terhadap kualitas audit APIP. Masih adanya situasi ewuh-pakewuh (Soeharjono, 2011) dapat menjadi penyebab APIP tidak memahami serta menerapkan prinsip Obyektivitas meskipun dengan konsekuensi tidak adanya kepercayaan publik terhadap hasil audit (Ardelean, 2013). Namun penulis setuju dengan Badjuri commit to user
94
(2010) dan
94 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Ardelean (2013) bahwa APIP harus memiliki Obyektivitas dalam melakukan tugas-tugasnya untuk menjaga kepercayaan publik terhadap profesi dan instansi. 3.
Secara statistik Kerahasiaan berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP. Dengan prinsip ini diharapkan informasi-informasi sensitif yang diperoleh APIP tidak mudah untuk diungkapkan kepada pihak lain termasuk keluarga maupun rekan tim yang lain. Bahkan menurut Snyder & Knight (2004) kerahasiaan dianggap sebagai bagian yang tidak terpisahkan yang menunjukkan adanya loyalitas dan pelayanan.
4.
Secara statistik Kompetensi berpengaruh positif terhadap kualitas audit APIP. Semakin baik kompetensi APIP dalam menjalankan tugas maka semakin baik juga kualitas audit yang dihasilkan. Kompetensi juga paling berpengaruh secara statistik, sehingga diharapkan dengan peningkatan kompetensi secara teratur juga akan meningkatkan kualitas audit, antara lain dengan meningkatkan kerjasama tim serta peningkatan kemampuan reviu dan analisis. Hal tersebut mungkin dicapai karena kompetensi berhubungan langsung dengan keahlian yang dibutuhkan dalam melaksanakan tugas-tugas APIP.
B. KETERBATASAN PENELITIAN Beberapa keterbatasan penelitian dan kelemahan didalam penelitian ini antara lain : 1.
Penulis menyadari adanya kelemahan didalam struktur instrument penelitian pada bagian Informasi Responden sehingga menyebabkan responden commit to user
95 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
enggan/malas/tidak berkenan untuk memberikan informasi secara lengkap seperti yang penulis harapkan antara lain Lama masa kerja Responden serta Pangkat/Jabatan Responden. Akibatnya Informasi Responden yang mampu disajikan dalam penelitian ini hanya Jabatan Responden dan Jabatan Responden dalam Tim. 2.
Meskipun peneliti meminta bantuan dari rekan APIP untuk menjadi sarana informasi bagi APIP yang menjadi responden, masih ada potensi adanya bias informasi bagi responden memahami pernyataan kuesioner. Hal tersebut ditujukkan dengan Informasi Responden yang tidak diberikan secara lengkap.
C. SARAN 1.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kualitas Audit APIP akan meningkat apabila APIP mempedomani Integritas, Kerahasiaan dan Kompetensi, sehingga dalam melaksanakan audit sebaiknya APIP harus taat kepada peraturan perundang-undangan, tidak menerima segala sesuatu yang bukan hak milik, tidak memanfaatkan informasi rahasia untuk kepentingan pribadi atau kelompok, mampu bekerja sama dengan baik, serta memiliki pengetahuan tentang sektor publik. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa Kompetensi paling berpengaruh terhadap Kualitas Audit, sehingga diharapkan APIP secara rutin selalu meningkatkan Kompetensinya antara lain meningkatkan kemampuan penguasaan komputer serta memperdalam kemampuan reviu dan analisis. commit to user
96 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
2.
Hasil penelitian ini yang menyatakan Prinsip Obyektivitas tidak berpengaruh terhadap Kualitas Audit masih perlu diteliti lebih lanjut, karena menurut penulis secara teori diperlukan obyektivitas didalam APIP melakukan tugastugas audit.
3.
Bagi penelitian selanjutnya dapat dikembangkan instrument penelitian berupa kuesioner yang mampu membuat responden mengisi data-data Informasi Responden dengan lengkap sehingga dapat disajikan informasi mengenai Karakteristik Responden yang komprehensif dan informatif.
4.
Terkait dengan potensi adanya bias informasi bagi responden untuk memahami pernyataan kuesioner, dapat dikembangkan metode lain untuk penyebaran kuesioner bagi responden se Subosukowonosraten, sebagai contoh peneliti dapat berkunjung secara langsung ke masing-masing instansi dan menyebarkan kuesioner.
5.
Elemen-elemen budaya dan nilai-nilai merupakan faktor informal yang mampu mempengaruhi keputusan audit dan pada akhirnya mempengaruhi kualitas audit (Ardelean, 2013). Karena tanggungjawab profesi auditor adalah berusaha sebaik-baiknya untuk melindungi kepentingan publik, penelitian ini dapat dikembangkan dengan menambah elemen budaya dan nilai-nilai sebagai faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas audit.
DAFTAR PUSTAKA commit to user
97 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
5 Tersangka Korupsi Bendung Penggung Ditahan, diakses 23 Agustus 2014, dari http://www.timlo.net/baca/68719559686/5-tersangka-korupsi-bendungpenggung-ditahan/ 94 Persen Auditor Pemerintah Tak Bisa Deteksi Korupsi, diakses 30 April 2014, dari http://www.suarapembaruan.com/home/94-persen-auditorpemerintah-tak-bisa-deteksi-korupsi/28413 Abbott, Lawrence J.; Parker, Susan; Peters, Gary F.; Rama, dan Dasaratha V. 2007. Corporate Governance, Audit Quality, and the Sarbanes-Oxley Act: Evidence from Internal Audit Outsourcing. The Accounting Review, Vol. 82, No. 4 (Jul., 2007), pp. 803-835 Al-Ajmi, Jasim. 2009. Audit firm, corporate governance, and audit quality: Evidence from Bahrain. Advances in Accounting, incorporating Advances in International Accounting 25 (2009) pp.64–74 Ardelean, Alexandra. 2013. Auditors’ Ethics and their Impact on Public Trust. Procedia - Social and Behavioral Sciences 92 ( 2013 ) pp.55 – 60 Arens, Alvin A; Elder, Randal J. dan Beasley, Mark S. 2012. Auditing and Assurance Services: An Integrated Approach, 14th Edition, 2012, Prentice Hall International Aryani, Y Anni. 2009. The Effect Of Fairness Perception Of Performance Measurement In The Balanced Scorecard Environment. Disertasi Ph.D. Tidak dipublikasikan. School of Accounting Faculty of Business and Law Victoria University Melbourne Australia.. Badjuri, Achmad. 2012. Analysis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Hasil Pemeriksaan Audit Sektor Publik (Studi Empiris pada BPKP Perwakilan Jawa Tengah). Jurnal Dinamika Akuntansi, Keuangan dan Perbankan, Nopember 2012, Hal 120-135, Vol. 1, No. 2 BPKP. 2008. Kode Etik dan Standar Audit, Edisi Kelima. Pusat Pendidikan Dan Pelatihan Pengawasan Badan Pengawasan Keuangan Dan Pembangunan. _____. 2011. Sistem Administrasi Keuangan Daerah II, Edisi Ketujuh. Pusat Pendidikan Dan Pelatihan Pengawasan Badan Pengawasan Keuangan Dan Pembangunan. Carey, Peter dan Simnett, Roger. 2006. Audit Partner Tenure and Audit Quality. The Accounting Review, Vol. 81, No. 3 (May, 2006), pp. 653-676 Chartered Institute of Internal Auditors. Code of Ethics. Diakses 12 Juni 2014, dari commit to user http://www.iia.org.uk/resources/global-guidance/code-of-ethics/
98
perpustakaan.uns.ac.id
98 digilib.uns.ac.id
Chen, Ken Y.; Elder, Randal J.; dan Liu, Jo-Lan. 2005. Auditor Independence, Audit Quality and Auditor-Client Negotiation Outcomes: Some Evidence from Taiwan. Journal of Contemporary Accounting & Economics Vol I, No 2 (Dec 2005) 119-146 Chin, W. W., 2000. Frequently Asked Questions – Partial Least Squares & PLSGraph. Home Page.[On-line]. Available: http://discnt.cba.uh.edu/chin/plsfaq.htm Dang, Li. 2004, Assessing actual audit quality. Disertasi Ph.D. Dipublikasikan. Drexel University, Philadelphia, USA. Daniels, Bobbie W. dan Booker, Quinton. 2011. The effects of audit firm rotation on perceived auditor independence and audit quality. Research in Accounting Regulation 23 (2011) 78–82 Davis, James H., Schoorman, F. David. dan Donaldson, Lex. 1997. Toward a Stewardship Theory of Management. The Academy of Management Review, Vol. 22, No. 1 (Jan., 1997), pp. 20-47 Deis Jr, Donald R. dan Giroux, Gary A. 1992. Determinants of Audit Quality in the Public Sector. The Accounting Review, Vol. 67, No. 3 (Jul., 1992), pp. 462479 Effendy, Muh. Taufiq. 2010. Pengaruh Kompetensi, Independensi, Dan Motivasi Terhadap Kualitas Audit Aparat Inspektorat Dalam Pengawasan Keuangan Daerah (Studi Empiris pada Pemerintah Kota Gorontalo). Tesis Pasca Sarjana. Dipublikasikan. Program Studi Magister Sains Akuntansi Program Pasca Sarjana Universitas Diponegoro. Ferdinand, Augusty. 2002. Structural Equation Modelling Dalam Penelitian Manajemen : Aplikasi Model – Model Rumit Dalam Penelitian untuk Tesis Magister dan Disertasi Doktor. Edisi kedua. Semarang. BP Undip. Firth, Michael; Rui, Oliver M.; dan Wu, Xi. 2012. How Do Various Forms of Auditor Rotation Affect Audit Quality? Evidence from China. The International Journal of Accounting 47 (2012) 109–138 Francis, Jere R. 2011. A Framework for Understanding and Researching Audit Quality. Auditing: A Journal of Practice & Theory American Accounting Association Vol. 30, No. 2 May 2011 pp. 125–152 Ghosh, Aloke dan Moon, Doocheol. 2005. Auditor Tenure and Perceptions of Audit Quality. The Accounting Review, Vol. 80, No. 2 (Apr., 2005), pp. 585commit to user 612
99 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Ghozali, Imam. 2008. Model Persamaan Struktural Konsep dan Aplikasi Dengan Program AMOS 16. Semarang. Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM SPSS 19 Edisi 5. Semarang. Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Ghozali, Imam. 2014. Structural Equation Modelling Metode Alternatif Dengan Partial Least Square (PLS) Edisi 4. Semarang. Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Giroux, Gary dan Jones, Rowan. 2011. Measuring audit quality of local governments in England and Wales. Research in Accounting Regulation 23 (2011) 60–66 Goodwin, Jenny dan Yeo, Teck Yeow. 2001. Two Factors Affecting Internal Audit Independence and Objectivity: Evidence from Singapore. International Journal of Auditing 5: 107-125 Haenlein, Michael dan Kaplan Andreas M. 2004. A Beginner’s Guide to Partial Least Squares Analysis. Understanding Statistics, 3(4), 283–297 Hair, Joseph F Jr., Hult, G.Tomas M., Ringle, Christian M. dan Sarstedt, Marko. 2014. A Primer On Partial Least Squares Structural Equation Modelling (PLS-SEM). USA : SAGE Publication, Inc. Hashim, Kamarul Faizal. 2012. Understanding the determinants of continuous knowledge sharing intention within business online communities. Disertasi Ph.D. Dipublikasikan. Business School Auckland University of Technology. Henseler, Jӧrg; Ringle, Christian M. dan Sinkovics, Rudolf R. 2009. The Use Of Partial Least Squares Path Modeling In International Marketing. New Challenges to International Marketing Advances in International Marketing, Volume 20, 277–319. Ikatan Akuntan Indonesia (IAI). 2011. Standar Profesional Akuntan Publik Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI). 2008. Kode Etik Profesi Akuntan Publik Institute of Chartered Accountants in Australia. 2004. Auditing Competency Standard for Registered Company Auditors. Diakses 3 April 2014, dari http://www.cpaaustralia.com.au/~/media/Corporate/AllFiles/Document/professio nal-resources/auditing-assurance/Auditing-competency-standard-for-registeredcompany-auditors.pdf
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
100 digilib.uns.ac.id
International Federation Of Accountant (IFAC). 2006. Code Of Ethics For Professional Accountants. Revised July 2006. Diakses 11 Juni 2014, dari https://www.ifac.org/sites/default/files/publications/files/ifac-code-ofethics-for.pdf Jarvis, Cheryl Burke; MacKenzie, Scott B. dan Podsakoff, Philip M. 2003. A Critical Review of Construct Indicators and Measurement Model Misspecification in Marketing and Consumer Research. Journal of Consumer Research, Vol. 30, No. 2 (September 2003), pp. 199-218 Kasus Dugaan Korupsi Dana PNPM Naik ke Tingkat Penyidikan, diakses 30 April 2014, dari http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/news/2014/01/02/18564 0/Kasus-Dugaan-Korupsi-Dana-PNPM-Naik-ke-Tingkat-Penyidikan Kasus Korupsi Benih Lele Siap Dilimpahkan ke Tipikor, diakses 30 April 2014, dari http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/news/2013/11/09/178921/Kasu s-Korupsi-Benih-Lele-Siap-Dilimpahkan-ke-Tipikor
Kasus Korupsi Bibit Lele Memasuki Babak Baru, diakses 30 April 2014, dari http://www.timlo.net/baca/68719505211/kasus-korupsi-bibit-lele-memasukibabak-baru/
Kejari Boyolali Laporkan Hasil Penyelidikan Dugaan Korupsi Dana Bansos ke Kejati, diakses 30 April 2014, dari http://m.suaramerdeka.com/index.php/read/news/2014/01/04/185792
Kejari Tetapkan Mantan Ketua UPK Kecamatan Sebagai Tersangka, diakses 30 April 2014, dari http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/news/2014/02/21/19192 7/-Kejari-Tetapkan-Mantan-Ketua-UPK-Kecamatan-Sebagai-Tersangka Kepala Disperindag Tersangka Kasus Bendung Penggung, diakses 23 Agustus 2014, dari http://www.solopos.com/2014/07/18/kasus-korupsi-boyolalikepala-disperindag-tersangka-kasus-bendung-penggung-520080 Kisnawati, Baiq. 2012. Pengaruh Kompetensi, Independensi, Dan Etika Auditor Terhadap Kualitas Audit (Studi Empiris Pada Auditor Pemerintah di Inspektorat Kabupaten dan Kota Se-Pulau Lombok). Jurnal Bisnis dan Kewirausahaan. Vol.8. No.3. Nopember 2012. Knechel, W. Robert; Krishnan, Gopal V; Pevzner, Mikhail; Shefchik, Lori dan Velury, Uma. 2012. Audit Quality: Insights from the Academic Literature. www.ssrn.com id : 2040754 commit to user
101 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Korupsi Rp 300 juta, 5 pejabat Pemkab Boyolali dibui, diakses 23 Agustus 2014, dari https://id.berita.yahoo.com/korupsi-rp-300-juta-5-pejabat-pemkabboyolali-123945800.html Lowensohn, Suzanne; Johnson, Laurence E.; Elder, Randal J. dan Davies, Stephen P. 2007. Auditor specialization, perceived audit quality, and audit fees in the local government audit market. Journal of Accounting and Public Policy 26 (2007) 705–732 Mabruri, Havidz dan Winarna, Jaka. 2010. Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Hasil Audit di Lingkungan Pemerintah Daerah. SNA XIII Purwokerto 2010. Artikel dipublikasikan. Mardiasmo. 2003. Perwujudan Transparansi dan Akuntabilitas Publik Melalui Akuntansi Sektor Publik : Suatu Sarana Good Governance. Pidato Pengukuhan Jabatan Guru Besar Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada tanggal 29 September 2003. Pidato dipublikasikan. Mohamad, Roshayu. 2012. Knowledge Management As Innovation : Organizational Culture Factors Affecting Knowledge Management Practice In Malaysian Higher Educational Administration. Disertasi Ph.D. Dipublikasikan. School of Information System, Faculty of Business and Law Victoria University. Muth, Melinda M. Dan Donaldson, Lex. Stewardship Theory and Board Structure: a contingency approach. Corporate Governance, Vol 6, Number 1, (1998) page 5-28 Murwanto, Rahmadi; Budiarso, Adi dan Ramadhana, Fajar Hasri. (2014) Audit Sektor Publik. Suatu Pengantar Bagi Pembangunan Akuntabilitas Instansi Pemerintah. LPKPAP BPPK Kementerian Keuangan. Netherland Court Of Audit (NCA). The Concept Of Integrity. Diakses 11 Juni 2014, dari http://www.courtofaudit.nl/english/Publications/Topics/IntoSAINT/The_c oncept_of_integrity Palupi, Nimas Ayu. 2012. Pengawasan Keuangan Daerah Dengan Akuntabilitas Dan Partisipasi Masyarakat Sebagai Moderasi. Accounting Analysis Journal. ISSN 2252-6765. AAJ 1 (2) (2012). Pembentukan Organisasi Profesi Auditor (AAIPI), diakses 13 November 2014, dari http://www.itjen.kkp.go.id/kabar/37-bki/201-pembentukan-organisasiprofesi-auditor-aaipi.html commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
102 digilib.uns.ac.id
Peng, David Xiaosong dan Lai, Fujun. 2012. Using partial least squares in operations management research: A practical guideline and summary of past research. Journal of Operations Management 30. 467–480 Perda Kabupaten Boyolali No 16 Tahun 2011 tentang Organisasi dan Tata Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Boyolali Permenpan No PER/04/M.PAN/03/2008 Tentang Kode Etik Aparat Pengawasan Intern Pemerintah _________ No: PER/05/M.PAN/03/2008 tentang Standar Audit Aparat Pengawas Intern Pemerintah Perka BPK No 1 Tahun 2007 Tentang Standar Pemeriksaan Keuangan Negara _________ No 2 Tahun 2011 Tentang Kode Etik Badan Pemeriksa Keuangan Pflugrath, Gary; Martinov-Bennie, Nonna dan Chen, Liang. 2007. The impact of codes of ethics and experience on auditor judgments. Managerial Auditing Journal Vol. 22 No. 6, 2007 pp. 566-589. Podrug, Najla. 2011. The strategic role of managerial stewardship behaviour for achieving corporate citizenship. Ekonomski Pregled, 62 (7-8) pp. 404-420 (2011) Ringle, C.M., Wende, S., dan Will, S. 2005. SmartPLS 2.0 (M3) Beta, Hamburg 2005, http://www.smartpls.de. Sar’i, Muhammad; Irsadsyah, Muhammad, & Djamil, Nasrullah. 2010. Analisis Tingkat Pemahaman Mahasiswa Akuntansi Terhadap Konsep Dasar Akuntansi (Studi Empiris Pada Mahasiswa Akuntansi S1 UIN Suska Riau yang Berasal Dari Latar Belakang Sekolah Menengah yang Berbeda). SNA XIII Purwokerto. Sekaran, Uma dan Bougie, Roger. 2013. Research Method for Business, A Skill Building Approach. Sixth Edition. New York : John Wiley & Sons Inc Sukriah, Ika; Akram dan Inapty, Biana Adha. 2009. Pengaruh Pengalaman Kerja, Independensi, Obyektifitas, Integritas dan Kompetensi Terhadap Kualitas Hasil Pemeriksaan. SNA XII. 4-6 November, Palembang. Skinner, Douglas J., dan Srinivasan, Suraj. 2012. Audit Quality and Auditor Reputation: Evidence from Japan. The Accounting Review. Vol. 87, No. 5, 2012, pp. 1737–1765 Snyder, Herbert & McKnight, Reed. 2004. Client Confidentiality and Fraud: Does commit to user Business & Professional Ethics Sarbanes-Oxley Deal With the Issue?
perpustakaan.uns.ac.id
103 digilib.uns.ac.id
Journal, Vol. 23, No. 1/2, Ethics in the Financial Services After SarbanesOxley (Spring/Summer 2004), pp. 245-257 Soeharjono, Harry Indradjit. 2011. Pengaruh Budaya Birokrasi “ewuh-pakewuh” Terhadap Efektivitas Sistem Pengendalian Intern. Jurnal Ilmu Administrasi Vol. VIII No 3, Desember 2011, pp. 243-260. Stewart, Jenny dan Subramaniam, Nava. 2010. Internal audit independence and objectivity: emerging research opportunities. Managerial Auditing Journal Vol. 25 No. 4, 2010 pp. 328-360 Terdakwa Korupsi Bendung Penggung Boyolali Segera Disidang, diakses 23 Agustus 2014, dari http://jateng.tribunnews.com/2013/07/21/terdakwakorupsi-bendung-penggung-boyolali-segera-disidang Tersangka Korupsi Rehab Bendung Dijerat Pasal Berlapis, diakses 23 Agustus 2014, dari http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/news/2014/08/07/21222 4/Tersangka-Korupsi-Rehab-Bendung-Dijerat-Pasal-Berlapis The Auditing Practices Board (APB). 2011. Ethical Standard 1 (Revised). Integrity, Objectivity And Independence (Revised December 2010, updated December 2011). Diakses 11 Juni 2014, dari https://frc.org.uk/OurWork/Publications/APB/ES-1-(Revised)-Integrity,-objectivity-andindepend.pdf The Institute of Chartered Accountants in England and Wales (ICAEW). 1997. Guide To Professional Ethics. Integrity, Objectivity and Independence. Diakses 11 Juni 2014, dari http://www.icaew.com/~/media/Files/Technical/Ethics/professional_ethics /1-201-integrity-objectivity-and-independence.pdf Tjun Tjun, Lauw; Marpaung, Elyzabet Indrawati dan Setiawan, Santi. 2012. Pengaruh Kompetensi dan Independensi Auditor Terhadap Kualitas Audit. Jurnal Akuntansi Vol.4 No.1 Mei 2012. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah United States Government Accountability Office (US GAO). 2011. Government Auditing Standards, December 2011 Revision. Diakses 3 Feb 2014, dari http://www.gao.gov/assets/590/587281.pdf Wardoyo, Trimanto S.; Anthonius dan Silaban, Barnabas T. 2011. Pengaruh Kompetensi Dan Independensi Auditor Terhadap Kualitas Audit, (Survey Terhadap Kantor Akuntan Publik di Jakarta Selatan). Penelitian pada commit to user
104 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Maranatha Bandung 2011. Penelitian dipublikasikan. Wayne State University Office Of Internal Audit. Code Of Ethics. Diakses 11 Juni 2014, dari http://internalaudit.wayne.edu/ethics-code.php Wong, Ken Kwong-Kay. 2013. Partial Least Squares Structural Equation Modelling (PLS-SEM) Techniques Using SmartPLS. Marketing Bulletin 2013, 24, Technical Note 1.
LAMPIRAN 1 Justifikasi kuesioner Sukriah, et al. (2009) untuk penyusunan kuesioner pilot test variabel Laten Integritas No Kuesioner Sukriah, et al. Kuesioner Pilot Justifikasi Perny (2009) 1 Auditor harus taat pada commit Dalamto user pemeriksaan, Perubahan kata peraturan-peraturan baik saya harus taat pada “auditor” dengan “saya”
perpustakaan.uns.ac.id
No Perny
2.
3.
4
5
6
105 digilib.uns.ac.id
Kuesioner Sukriah, et al. Kuesioner Pilot Justifikasi (2009) ketika diawasi maupun peraturan-peraturan karena penelitian ini tidak diawasi. bahkan ketika sedang ingin mengetahui tidak diawasi. persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Auditor harus bekerja Dihapus Substansi mirip dengan sesuai dengan keadaan pernyataan nomor 1 yang sebenarnya, tidak karena adanya ketaatan menambah maupun pada peraturan akan mengurangi fakta yang ada. mengakibatkan auditor bekerja sesuai dengan keadaan sebenarnya. Auditor tidak menerima Saya tidak menerima Perubahan kata segala sesuatu dalam segala sesuatu dalam “auditor” dengan “saya” bentuk apapun yang bukan bentuk apapun yang karena penelitian ini haknya. bukan haknya. ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Auditor tidak dapat Saya tidak dapat Perubahan kata diintimidasi oleh orang lain diintimidasi oleh orang “auditor” dengan “saya” dan tidak tunduk karena lain dan tidak tunduk karena penelitian ini tekanan yang dilakukan karena tekanan yang ingin mengetahui oleh orang lain guna dilakukan oleh orang persepsi diri responden, mempengaruhi sikap dan lain guna bukan penilaian pendapatnya. mempengaruhi sikap responden terhadap dan pendapat saya. auditor. Auditor mengemukakan Dihapus Substansi mirip dengan hal-hal yang menurut pernyataan nomor 4 pertimbangan dan apabila auditor tidak keyakinannya perlu dapat diintimidasi maka dilakukan. dapat mengemukakan hal-hal sesuai pertimbangan dan keyakinan. Auditor harus memiliki Dihapus Substansi mirip dengan rasa percaya diri yang pernyataan nomor 4 106 besar dalam menghadapi apabila auditor tidak berbagai kesulitan. dapat diintimidasi maka dapat mengemukakan hal-hal sesuai commit to user
106 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
No Perny
Kuesioner Sukriah, et al. (2009)
Kuesioner Pilot
7
Auditor selalu menimbang Dihapus permasalahan berikut akibat-akibatnya dengan seksama.
8
Auditor mempertimbangkankan kepentingan negara. Auditor tidak mempertimbangkan kepentingan seseorang/sekelompok orang atau unit organisasi untuk membenarkan perbuatan yang melanggar ketentuan atau peraturan perundang-undangan yang ada.
9
10
Auditor tidak mengelak atau menyalahkan orang lain yang dapat mengakibatkan kerugian orang lain.
Dihapus
Saya tidak mempertimbangkan kepentingan seseorang/sekelompok orang atau unit organisasi untuk membenarkan perbuatan yang melanggar ketentuan atau peraturan perundang-undangan yang ada. Saya tidak mengelak atau menyalahkan orang lain atas pemeriksaan yang telah/sedang dilakukan.
commit to user
Justifikasi pertimbangan dan keyakinan. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 4 apabila auditor tidak dapat diintimidasi maka dapat mengemukakan hal-hal sesuai pertimbangan dan keyakinan. Responden merupakan APIP tingkat Daerah Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor.
Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Perubahan kalimat “yang dapat menyebabkan kerugian orang lain” menjadi “pemeriksaan yang telah/sedang dilakukan” supaya pernyataan dapat lebih berfokuskan
107 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
No Perny
Kuesioner Sukriah, et al. (2009)
Kuesioner Pilot
11
Auditor memiliki rasa tanggung jawab bila hasil pemeriksaannya masih memerlukan perbaikan dan penyempurnaan.
Saya memiliki rasa tanggung jawab bila hasil pemeriksaan saya masih memerlukan perbaikan dan penyempurnaan.
12
Auditor memotivasi diri Dihapus dengan menunjukkan antusiasme yang konsisten untuk selalu bekerja.
13
Auditor bersikap dan Dihapus bertingkah laku sesuai dengan norma yang berlaku.
14
Dalam menyusun Dihapus rekomendasi, auditor harus berpegang teguh kepada ketentuan/peraturan yang berlaku dengan tetap mempertimbangkan agar rekomendasi dapat dilaksanakan.
Justifikasi pada proses pemeriksaan. Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 1 karena adanya ketaatan pada peraturan akan mengakibatkan auditor bekerja sesuai dengan keadaan sebenarnya. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 1 karena adanya ketaatan pada peraturan akan mengakibatkan auditor bekerja sesuai dengan keadaan sebenarnya. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 1 karena adanya ketaatan pada peraturan akan mengakibatkan auditor bekerja sesuai dengan keadaan sebenarnya.
Sumber : diolah oleh penulis (2014)
LAMPIRAN 2 Justifikasi kuesioner Sukriah, et al. (2009) untuk penyusunan kuesioner pilot test variabel Laten Obyektivitas commit to user
108 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
No Kuesioner Sukriah, et al. Perny (2009) 1 Auditor dapat bertindak adil tanpa dipengaruhi tekanan atau permintaan pihak tertentu yang berkepentingan atas hasil pemeriksaan.
Kuesioner Pilot
Justifikasi
Saya dapat bertindak adil tanpa dipengaruhi tekanan atau permintaan pihak tertentu yang berkepentingan atas hasil pemeriksaan.
Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 1 dimana auditor dapat bertindak adil.
2.
Auditor menolak menerima penugasan audit bila pada saat bersamaan sedang mempunyai hubungan kerjasama dengan pihak yang diperiksa.
3.
Auditor tidak boleh Dihapus memihak kepada siapapun yang mempunyai kepentingan atas hasil pekerjaannya. Auditor harus dapat Dalam melakukan diandalkan dan dipercaya. pemeriksaan, saya dapat diandalkan dan dipercaya.
4
Saya akan menolak menerima penugasan audit bila pada saat bersamaan sedang mempunyai hubungan kerjasama dengan pihak yang diperiksa.
5
Auditor tidak dipengaruhi oleh pandangan subyektif pihak-pihak lain yang berkepentingan, sehingga dapat mengemukaan pendapat menurut apa adanya.
Saya tidak dipengaruhi oleh pandangan subyektif pihak-pihak lain yang berkepentingan, sehingga dapat mengemukakan pendapat menurut apa adanya. Saya tidak bermaksud untuk mencari-cari kesalahan yang dilakukan oleh auditan.
6
Dalam melaksanakan tugas, auditor tidak bermaksud untuk mencaricari kesalahan yang dilakukan oleh obyek commit to user pemeriksaan.
Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor.
Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden,
109 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
No Perny
Kuesioner Sukriah, et al. (2009)
Kuesioner Pilot
7
Auditor dapat Dihapus mempertahankan kriteria dan kebijaksanaankebijaksanaan yang resmi.
8
Dalam melakukan Dihapus tindakan atau dalam proses pengambilan keputusan, auditor menggunakan pikiran yang logis.
Justifikasi bukan penilaian responden terhadap auditor. Perubahan kata “obyek pemeriksaan” menjadi “auditan” dimaksudkan agar lebih familiar. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 5 apabila auditor tidak dipengaruhi pandangan subyektif pihak lain yang memiliki kepentingan maka APIP dapat mempertahankan kriteria dan kebijaksanaan resmi. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 6 karena apabila APIP tidak mencari kesalahan maka akan menggunakan pikiran yang logis.
Sumber : diolah oleh penulis (2014)
LAMPIRAN 3
Justifikasi kuesioner Sukriah, et al. (2009) untuk penyusunan kuesioner pilot test variabel Laten Kompetensi No Kuesioner Sukriah, et al. Perny (2009) 1 Auditor harus memiliki rasa ingin tahu yang besar, berpikiran luas dan mampu menangani ketidakpastian.
Kuesioner Pilot Saya memiliki rasa ingin tahu yang besar, berpikiran luas dan mampu menangani ketidakpastian. commit to user
Justifikasi Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian
110 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
No Perny
Kuesioner Sukriah, et al. (2009)
Kuesioner Pilot
2.
Auditor harus dapat Dihapus menerima bahwa tidak ada solusi yang mudah, serta menyadari bahwa beberapa temuan dapat bersifat subyektif.
3.
Auditor harus mampu Saya bekerjasama dalam tim. bekerjasama tim.
4
Auditor harus memiliki Saya memiliki kemampuan untuk kemampuan untuk melakukan review analitis. melakukan review analitis.
5
Auditor harus memiliki Dihapus pengetahuan tentang teori organisasi untuk memahami organisasi.
6
Auditor harus memiliki Saya memiliki pengetahuan auditing dan pengetahuan tentang pengetahuan tentang sektor audit sektor publik. publik.
commit to user
mampu dalam
Justifikasi responden terhadap auditor. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 1dimana APIP harus mampu menangani ketidakpastian untuk dapat menyadari beberapa temuan dapat bersifat subyektif. Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Penghapusan karena di lapangan, APIP memiliki latar belakang ilmu yang berbeda-beda dan adanya variasi dalam pemeriksaan (pemeriksaan kasus/khusus non keuangan) yang dilakukan APIP. Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian
111 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
No Perny
Kuesioner Sukriah, et al. (2009)
Kuesioner Pilot
7
Auditor harus memiliki Dihapus pengetahuan tentang akuntansi yang akan membantu dalam mengolah angka dan data.
8
Auditor harus memiliki keahlian untuk melakukan wawancara serta kemampuan membaca cepat.
Saya memiliki keahlian untuk melakukan wawancara.
9
Auditor harus memahami ilmu statistik dan mempunyai keahlian menggunakan komputer.
Saya familiar dengan aplikasi-aplikasi komputer yang mendukung tugastugas pemeriksaan. commit to user
Justifikasi responden terhadap auditor. Perubahan kata auditing dan sektor publik menjadi “audit sektor publik” dimaksudkan untuk memudahkan pemahaman responden Penghapusan karena di lapangan, APIP memiliki latar belakang ilmu yang berbeda-beda dan adanya variasi dalam pemeriksaan (pemeriksaan kasus/khusus non keuangan) yang dilakukan APIP. Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Penghapusan kata “kemampuan membaca cepat” karena di lapangan, auditor melakukan pengujian substantif yang tidak membutuhkan membaca cepat. Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden,
112 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
No Perny
10
Kuesioner Sukriah, et al. (2009)
Kuesioner Pilot
Auditor memiliki Dihapus kemampuan untuk menulis dan mempresentasikan laporan dengan baik.
Justifikasi bukan penilaian responden terhadap auditor. Penghapusan kata “ilmu statistik” karena di lapangan, APIP memiliki latar belakang ilmu yang berbeda-beda Penambahan kata “tugas-tugas pemeriksaan” dimaksudkan untuk memudahkan pemahaman responden. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 9 karena dalam realitas di lapangan, penulisan dan presentasi laporan dilakukan menggunakan komputer.
Sumber : diolah oleh penulis (2014) LAMPIRAN 4 Justifikasi kuesioner Sukriah, et al. (2009) untuk penyusunan kuesioner pilot test variabel Laten Kualitas Audit No Kuesioner Sukriah, et al. Perny (2009) 1 Saat menerima penugasan, auditor menetapkan sasaran, ruang lingkup, metodelogi pemeriksaan.
2.
Dalam semua pekerjaan saya harus direview
Kuesioner Pilot
Justifikasi
Perubahan kata “auditor” dengan “saya” karena penelitian ini ingin mengetahui persepsi diri responden, bukan penilaian responden terhadap auditor. Dalam semua Sama pekerjaan saya harus direview oleh atasan commit secara to userberjenjang Saat menerima penugasan, saya menetapkan sasaran, ruang lingkup, metodelogi pemeriksaan.
113 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
oleh atasan secara berjenjang sebelum laporan hasil pemeriksaan dibuat. Proses pengumpulan dan pengujian bukti harus dilakukan dengan maksimal untuk mendukung kesimpulan, temuan audit serta rekomendasi yang terkait.
sebelum laporan hasil pemeriksaan dibuat.
4
Auditor menatausahakan dokumen audit dalam bentuk kertas kerja audit dan disimpan dengan baik agar dapat secara efektif diambil, dirujuk dan dianalisis.
Dihapus
5
Dalam melaksanakan Dihapus pemeriksaan, auditor harus mematuhi kode etik yang ditetapkan.
6
Laporan hasil pemeriksaan memuat temuan dan simpulan hasil pemeriksaan secara obyektif, serta rekomendasi yang konstruktif.
7
Laporan mengungkapkan Dihapus hal-hal yang merupakan masalah yang belum dapat diselesaikan sampai berakhirnya pemeriksaan.
3.
Saya menjalankan proses pengumpulan dan pengujian bukti secara maksimal untuk mendukung kesimpulan, temuan audit serta rekomendasi yang terkait.
Laporan hasil pemeriksaan yang berkualitas memuat temuan dan simpulan hasil pemeriksaan secara obyektif, serta rekomendasi yang konstruktif.
commit to user
Penambahan kata “saya menjalankan” dimaksudkan untuk mengarahkan persepsi responden dalam melakukan tahapantahapan pemeriksaan sesuai dengan Permenpan No. PER/05/M.PAN/03/2008 Substansi mirip dengan pernyataan nomor 3 dimana APIP dalam menjalankan proses pengumpulan bukti termasuk menatausahakan dalam bentuk kertas kerja audit. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 1 untuk variabel Integritas dimana APIP harus taat pada peraturan-peraturan bahkan ketika sedang tidak diawasi. Penambahan kata “yang berkualitas” dimaksudkan untuk mengarahkan persepsi responden dalam penyusunan laporan hasil pemeriksaan yang berkualitas. Substansi mirip dengan pernyataan nomor 6 yaitu termasuk unsur laporan yang berkualitas.
114 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
8
Laporan harus dapat mengemukakan pengakuan atas suatu prestasi keberhasilan atau suatu tindakan perbaikan yang telah dilaksanakan obyek pemeriksaan. Laporan harus mengemukakan penjelasan atau tanggapan pejabat/pihak obyek pemeriksaan tentang hasil pemeriksaan.
9
10
Laporan yang dihasilkan harus akurat, lengkap, obyektif, meyakinkan, jelas, ringkas, serta tepat waktu agar informasi yang diberikan bermanfaat secara maksimal.
Dihapus
Substansi mirip dengan pernyataan nomor 6 yaitu termasuk unsur laporan yang berkualitas.
Laporan harus mengemukakan penjelasan atau tanggapan pejabat/pihak obyek pemeriksaan tentang hasil pemeriksaan. Saya membuat laporan yang akurat, lengkap, obyektif, meyakinkan, jelas, ringkas, serta tepat waktu agar informasi yang diberikan bermanfaat secara maksimal.
Sama
Penambahan kata “saya menjalankan” dimaksudkan untuk mengarahkan persepsi responden dalam melakukan menyusun laporan karena fakta di lapangan banyak terjadi laporan hasil pemeriksaan yang tidak tepat waktu.
Sumber : diolah oleh penulis (2014) LAMPIRAN 5 Penyusunan kuesioner Final penelitian berdasarkan feedback hasil pilot tes No Pernyt
Kuesioner Pilot
Feedback
Informasi identitas Responden penelitian responden dengan umumnya pengisian nama responden. anonym/tidak mau diketahi namanya
Kuesioner final Informasi responden mengisi responden.
identitas tanpa nama
Variabel : Integritas 2
Saya tidak menerima Penggunaan kata segala sesuatu dalam “haknya” membuat bentuk apapun yang bukan responden tidak haknya. mampu commit to menangkap user maksud pernyataan.
Saya tidak menerima segala sesuatu dalam bentuk apapun yang bukan merupakan hak milik saya.
perpustakaan.uns.ac.id
No Kuesioner Pilot Feedback Pernyt 5 Saya tidak mengelak atau Kurang jelas, karena menyalahkan orang lain responden tidak atas pemeriksaan yang mampu memahami telah/sedang dilakukan. pernyataan. Responden memberikan usul untuk menambahkan pernyataan negatif.
115 digilib.uns.ac.id
Kuesioner final Apabila mendapatkan keluhan/komplain, saya mengelak atau menyalahkan orang lain atas pemeriksaan yang telah selesai/sedang dilakukan.
Variabel : Obyektivitas 4
Saya tidak dipengaruhi Kurang jelas, karena oleh pandangan subyektif responden tidak pihak-pihak lain yang mampu memahami berkepentingan, sehingga pernyataan. dapat mengemukakan Responden pendapat menurut apa memberikan usul adanya. untuk menambahkan pernyataan negatif.
Saya sulit mengemukakan pendapat karena dipengaruhi oleh pihakpihak lain yang berkepentingan.
Variabel : Kerahasiaan 3 Saya wajib Typo error kata mengungkapkan informasi “rahasa” seharusnya rahasa tentang auditee “rahasia” apabila ada keharusan dari peraturan perundangundangan. 5
Saya wajib mengungkapkan informasi rahasia tentang auditee apabila ada keharusan dari peraturan perundangundangan. Saya tidak pernah berbagi Responden Keluarga saya banyak informasi rahasia kepada memberikan usul untuk mengetahui informasi keluarga saya. menambahkan rahasia dalam pernyataan negatif pemeriksaan yang saya lakukan.
Variabel : Kompetensi 2 Saya mampu bekerjasama Usul dari Ketua tim Dalam sebuah tim, saya dalam tim. untuk merubah mampu bekerjasama susunan kalimat dengan baik. sehingga dapat mampu dipahami dengan baik. commit to user
116 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
No Kuesioner Pilot Feedback Pernyt 3 Saya memiliki Usul dari Ketua tim kemampuan untuk dan Pengendali Teknis melakukan review analitis. untuk menggunakan kata review dan analisis karena lebih mudah dipahami responden. 4 Saya memiliki Usul dari Ketua tim pengetahuan tentang audit untuk menambahkan sektor publik. kata “sektor publik” dan perubahan susunan kalimat untuk memudahkan pemahaman responden. 5 Saya familiar dengan Responden aplikasi-aplikasi komputer memberikan usul yang mendukung tugasuntuk menambahkan tugas pemeriksaan. pernyataan negatif. Penambahan kata “pelaporan” untuk membangun persepsi responden mengenai kewajiban pembuatan laporan juga merupakan tugas APIP. Variabel : Kualitas Audit 1 Saat menerima penugasan, saya menetapkan sasaran, ruang lingkup, metodelogi pemeriksaan. 2
Dalam semua pekerjaan saya harus direview oleh atasan secara berjenjang sebelum laporan hasil pemeriksaan dibuat.
Typo error “metodelogi” seharusnya “metodologi”
Kuesioner final Saya memiliki kemampuan untuk melakukan review dan analisis.
Pengetahuan tentang sektor publik dan audit sektor publik bermanfaat bagi saya.
Saya tidak dengan komputer mendukung pemeriksaan pelaporan.
familiar aplikasi yang dan
kata Saat menerima penugasan, saya menetapkan sasaran, ruang lingkup, metodologi pemeriksaan. Responden Saya tidak setuju memberikan usul untuk pekerjaan saya direview menambahkan oleh atasan secara pernyataan negatif. berjenjang sebelum laporan hasil pemeriksaan dibuat.
Sumber : diolah oleh penulis (2014)commit to
user LAMPIRAN 6
117 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Daftar Variabel laten dan Variabel Indikator No
Variabel laten
1
Obyektivitas
2
3
4
5
Integritas
Kerahasiaan
Kompetensi
Kualitas Audit
Variabel manifest/Indikator
Kode
Sumber
Ket
Bertindak adil tanpa tekanan Menolak penugasan apabila ada hubungan Dapat diandalkan dan dipercaya Sulit mengungkapkan pendapat Tidak mencari kesalahan
O1 O2
Sukriah, et al. (2009) dengan penyesuaian
Variabel eksogen; indikator formatif
Taat aturan Tidak menerima yang bukan hak Tidak dapat diintimidasi dan ditekan Tidak mempertimbangkan kepentingan tertentu Menyalahkan orang lain Bertanggung jawab terhadap hasil pemeriksaan
I6 I7 I8 I9
Sukriah, et al. (2009) dengan penyesuaian
Variabel eksogen; indikator formatif
Permenpan PER/04/M.P AN/03/2008, BPKP (2008)
Variabel eksogen; indikator formatif
Sukriah, et al. (2009) dengan penyesuaian
Variabel eksogen; indikator formatif
Sukriah, et al. (2009) dengan penyesuaian
Variabel endogen; indikator reflektif
O3 O4 O5
I10 I11
Menghargai kepemilikan informasi Tidak memanfaatkan informasi Wajib mengungkapkan informasi sesuai peraturan Tidak berbagi informasi Keluarga banyak mengetahui informasi
KR12 KR13 KR14
Ingin tahu, berpikiran luas, mampu menangani ketidakpastian Mampu bekerjasama Kemampuan reviu dan analisis Pengetahuan dan audit sektor publik Keahlian wawancara Tidak familiar dengan komputer
KP17
Menetapkan sasaran, ruang lingkup & metodologi pemeriksaan Tidak setuju adanya reviu berjenjang Menjalankan proses pengumpulan dan pengujian bukti Laporan memuat temuan secara commit to user obyektif dan rekomendasi
KA23
KR15 KR16
KP18 KP19 KP20 KP21 KP22
KA24 KA25 KA26
118 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Laporan akurat, lengkap, tepat waktu Laporan mengemukakan tanggapan obyek pemeriksaan Sumber : diolah dari penelitian oleh penulis (2014)
KA27 KA28
LAMPIRAN 7 Hasil Uji Validitas pilot test konstruk Integritas Integritas Auditor 1 Integritas Auditor 1
Integritas Auditor 2
Integritas Auditor 3
Integritas Auditor 4
Integritas Auditor 5
Integritas Auditor 6
Total skor integritas
Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N
Integritas Auditor 2
Correlations Integritas Auditor 3
Integritas Auditor 4
Integritas Auditor 5
Integritas Auditor 6
Total skor integritas
1
,444*
,176
,302
,332
,218
,555*
15
,048 15 1
,265 15 ,396
,137 15 ,302
,113 15 ,569*
,217 15 ,218
,016 15 ,673**
,444* ,048 15 ,176
15 ,396
,072 15 1
,137 15 ,518*
,013 15 ,664**
,217 15 ,375
,003 15 ,758**
,265 15 ,302
,072 15 ,302
15 ,518*
,024 15 1
,003 15 ,601**
,084 15 ,642**
,001 15 ,791**
,137 15 ,332
,137 15 ,569*
,024 15 ,664**
15 ,601**
,009 15 1
,005 15 ,357
,000 15 ,838**
,113 15 ,218
,013 15 ,218
,003 15 ,375
,009 15 ,642**
15 ,357
,096 15 1
,000 15 ,650**
,217 15 ,555*
,217 15 ,673**
,084 15 ,758**
,005 15 ,791**
,096 15 ,838**
15 ,650**
,004 15 1
,016 15
,003 15
,001 15
,000 15
,000 15
,004 15
15
*. Correlation is significant at the 0.05 level (1-tailed). **. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).
Sumber : Output SPSS (2014)
to Konstruk user Hasil Uji Validitascommit pilot test Obyektivitas
119 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Correlations Obyektivitas Auditor 1 Obyektivitas Auditor 1
Obyektivitas Auditor 2
Obyektivitas Auditor 3
Obyektivitas Auditor 4
Obyektivitas Auditor 5
Total skor obyektivitas
Obyektivitas Auditor 2
Obyektivitas Auditor 3
Obyektivitas Auditor 4
Obyektivitas Auditor 5
Total skor obyektivitas
Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
1
,575*
,477*
,456*
,463*
,760**
N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
15 ,575*
,012 15 1
,036 15 ,452*
,044 15 ,610**
,041 15 ,701**
,001 15 ,899**
,012 15 ,477*
15 ,452*
,045 15 1
,008 15 ,368
,002 15 ,000
,000 15 ,636**
,036 15 ,456*
,045 15 ,610**
15 ,368
,089 15 1
,500 15 ,497*
,005 15 ,780**
,044 15 ,463*
,008 15 ,701**
,089 15 ,000
15 ,497*
,030 15 1
,000 15 ,686**
,041 15 ,760**
,002 15 ,899**
,500 15 ,636**
,030 15 ,780**
15 ,686**
,002 15 1
,001 15
,000 15
,005 15
,000 15
,002 15
15
N
*. Correlation is significant at the 0.05 level (1-tailed). **. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).
Sumber : Output SPSS (2014) Hasil uji validitas pilot test konstruk Kerahasiaan
commit to user
120 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Correlations Kerahasiaan Auditor 1 Kerahasiaan Auditor 1
Kerahasiaan Auditor 3
Kerahasiaan Auditor 3
Kerahasiaan Auditor 4
Kerahasiaan Auditor 5
Total skor kerahasiaan
Kerahasiaan Auditor 3
Kerahasiaan Auditor 3
Kerahasiaan Auditor 4
Kerahasiaan Auditor 5
Total skor kerahasiaan
Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
1
,489*
,433
,468*
,305
,716**
N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
15 ,489*
,032 15 1
,053 15 ,555*
,039 15 ,486*
,134 15 ,440
,001 15 ,861**
,032 15 ,433
15 ,555*
,016 15 1
,033 15 ,177
,050 15 ,159
,000 15 ,637**
,053 15 ,468*
,016 15 ,486*
15 ,177
,264 15 1
,286 15 ,164
,005 15 ,675**
,039 15 ,305
,033 15 ,440
,264 15 ,159
15 ,164
,279 15 1
,003 15 ,613**
,134 15 ,716**
,050 15 ,861**
,286 15 ,637**
,279 15 ,675**
15 ,613**
,008 15 1
,001 15
,000 15
,005 15
,003 15
,008 15
15
N
*. Correlation is significant at the 0.05 level (1-tailed). **. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).
Sumber : Output SPSS (2014) Hasil Uji Validitas pilot test Konstruk Kompetensi
commit to user
121 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Correlations Kompetensi Auditor 1
Kompetensi Kompetensi Kompetensi Kompetensi Kompetensi Total skor Auditor 2 Auditor 3 Auditor 4 Auditor 5 Auditor 6 kompetensi
Kompetensi Pearson Auditor 1 Correlation Sig. (1-tailed)
1
,164
,164
,534*
,213
,122
,532*
N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
15 ,164
,279 15 1
,279 15 ,757**
,020 15 ,276
,223 15 ,456*
,332 15 ,141
,021 15 ,706**
,279 15 ,164
15 ,757**
,001 15 1
,160 15 ,351
,044 15 ,508*
,309 15 -,040
,002 15 ,675**
,279 15 ,534*
,001 15 ,276
15 ,351
,100 15 1
,027 15 ,699**
,443 15 ,205
,003 15 ,765**
,020 15 ,213
,160 15 ,456*
,100 15 ,508*
15 ,699**
,002 15 1
,232 15 ,143
,000 15 ,739**
,223 15 ,122
,044 15 ,141
,027 15 -,040
,002 15 ,205
15 ,143
,305 15 1
,001 15 ,486*
,332 15 ,532*
,309 15 ,706**
,443 15 ,675**
,232 15 ,765**
,305 15 ,739**
15 ,486*
,033 15 1
,021 15
,002 15
,003 15
,000 15
,001 15
,033 15
15
Kompetensi Auditor 2
Kompetensi Auditor 3
Kompetensi Auditor 4
Kompetensi Auditor 5
Kompetensi Auditor 6
Total skor kompetensi
N
*. Correlation is significant at the 0.05 level (1-tailed). **. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).
Sumber : Output SPSS (2014)
Hasil Uji Validitas pilot test Konstruk Kualitas Audit
commit to user
122 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Correlations Kualitas Audit 1 Kualitas Audit 1
Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Kualitas Pearson Correlation Audit 3 Sig. (1-tailed) N Kualitas Pearson Correlation Audit 4 Sig. (1-tailed) N Kualitas Pearson Correlation Audit 5 Sig. (1-tailed) N Kualitas Pearson Correlation Audit 6 Sig. (1-tailed) N Total skor Pearson Correlation kualitas Sig. (1-tailed) audit N Kualitas Audit 2
1 15 ,345 ,104 15 ,302 ,137 15 ,261 ,174 15 ,564* ,014 15 ,050 ,429 15 ,572* ,013 15
Kualitas Audit 2
,345 ,104 15 1 15 ,600** ,009 15 ,472* ,038 15 ,175 ,266 15 ,600** ,009 15 ,678** ,003 15
Kualitas Audit 3
,302 ,137 15 ,600** ,009 15 1 15 ,866** ,000 15 ,535* ,020 15 ,722** ,001 15 ,863** ,000 15
Kualitas Audit 4
Kualitas Audit 5
,261 ,174 15 ,472* ,038 15 ,866** ,000 15 1 15 ,694** ,002 15 ,866** ,000 15 ,896** ,000 15
Kualitas Audit 6
,564* ,014 15 ,175 ,266 15 ,535* ,020 15 ,694** ,002 15 1 15 ,535* ,020 15 ,784** ,000 15
*. Correlation is significant at the 0.05 level (1-tailed). **. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).
Sumber : Output SPSS (2014)
LAMPIRAN 8 Hasil uji reliabilitas pilot test konstruk Integritas Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,808 ,805
N of Items 6
Sumber : Output SPSS (2014)
Hasil uji reliabilitas pilot test konstruk Obyektivitas Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,803 ,810
N of Items 5
Sumber : output SPSS (2014) Hasil uji reliabilitas pilot test konstruk Kerahasiaan commit to user
,050 ,429 15 ,600** ,009 15 ,722** ,001 15 ,866** ,000 15 ,535* ,020 15 1 15 ,805** ,000 15
Total skor kualitas audit
,572* ,013 15 ,678** ,003 15 ,863** ,000 15 ,896** ,000 15 ,784** ,000 15 ,805** ,000 15 1 15
123 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,725 ,744
N of Items 5
Sumber : Output SPSS (2014)
Hasil uji reliabilitas pilot test konstruk Kompetensi Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,699 ,732
N of Items 6
Sumber : Output SPSS (2014)
Hasil uji reliabilitas pilot test konstruk Kualitas Audit Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,853 ,860
N of Items 6
Sumber : Ouput SPSS (2014)
LAMPIRAN 9 Hasil Uji Validitas Konstruk Integritas
commit to user
124 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Correlations Integritas Auditor 1 Integritas Auditor 1
Integritas Auditor 2
Integritas Auditor 3
Integritas Auditor 4
Integritas Auditor 5
Integritas Auditor 6
Total skor integritas
Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
Integritas Auditor 2
Integritas Auditor 3
Integritas Auditor 4
Integritas Auditor 5
Integritas Auditor 6
Total skor integritas
1
,481**
,523**
,469**
,309**
,483**
,727**
140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,481**
1
,542**
,461**
,343**
,434**
,741**
,000 140
140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,523**
,542**
1
,601**
,424**
,509**
,828**
,000 140
,000 140
140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,469**
,461**
,601**
1
,365**
,439**
,768**
,000 140
,000 140
,000 140
140
,000 140
,000 140
,000 140
,309**
,343**
,424**
,365**
1
,307**
,631**
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
140
,000 140
,000 140
,483**
,434**
,509**
,439**
,307**
1
,706**
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
140
,000 140
,727**
,741**
,828**
,768**
,631**
,706**
1
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
140
,000 ,000 140 140 **. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed). N
Sumber : output SPSS (2015)
Hasil Uji Validitas Konstruk Obyektivitas
commit to user
125 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Obyektivitas Auditor 1 Obyektivitas Auditor 1
Obyektivitas Auditor 2
Obyektivitas Auditor 3
Obyektivitas Auditor 4
Obyektivitas Auditor 5
Total skor obyektivitas
Correlations Obyektivitas Obyektivitas Auditor 2 Auditor 3
Obyektivitas Auditor 4
Obyektivitas Auditor 5
Total skor obyektivitas
Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
1
,370**
,454**
,476**
,379**
,747**
N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
140 ,370**
,000 140 1
,000 140 ,258**
,000 140 ,378**
,000 140 ,411**
,000 140 ,689**
,000 140 ,454**
140 ,258**
,001 140 1
,000 140 ,321**
,000 140 ,325**
,000 140 ,668**
,000 140 ,476**
,001 140 ,378**
140 ,321**
,000 140 1
,000 140 ,322**
,000 140 ,741**
,000 140 ,379**
,000 140 ,411**
,000 140 ,325**
140 ,322**
,000 140 1
,000 140 ,671**
,000 140 ,747**
,000 140 ,689**
,000 140 ,668**
,000 140 ,741**
140 ,671**
,000 140 1
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
140
N
**. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).
Sumber: output SPSS (2015)
Hasil Uji Validitas Konstruk Kerahasiaan
commit to user
126 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Kerahasiaan Auditor 1 Kerahasiaan Auditor 1
Kerahasiaan Auditor 2
Kerahasiaan Auditor 3
Kerahasiaan Auditor 4
Kerahasiaan Auditor 5
Total skor kerahasiaan
Correlations Kerahasiaan Kerahasiaan Auditor 2 Auditor 3
Kerahasiaan Auditor 4
Kerahasiaan Auditor 5
Total skor kerahasiaan
Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
1
,488**
,278**
,250**
,305**
,646**
N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed) N Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
140 ,488**
,000 140 1
,000 140 ,361**
,001 140 ,235**
,000 140 ,394**
,000 140 ,698**
,000 140 ,278**
140 ,361**
,000 140 1
,003 140 ,161*
,000 140 ,371**
,000 140 ,638**
,000 140 ,250**
,000 140 ,235**
140 ,161*
,029 140 1
,000 140 ,356**
,000 140 ,635**
,001 140 ,305**
,003 140 ,394**
,029 140 ,371**
140 ,356**
,000 140 1
,000 140 ,748**
,000 140 ,646**
,000 140 ,698**
,000 140 ,638**
,000 140 ,635**
140 ,748**
,000 140 1
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
140
N
**. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed). *. Correlation is significant at the 0.05 level (1-tailed).
Sumber : output SPSS (2015)
Hasil Uji Validitas Konstruk Kompetensi
commit to user
127 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Kompetensi Auditor 1 Kompetensi Pearson Auditor 1 Correlation Sig. (1tailed) N Kompetensi Pearson Auditor 2 Correlation Sig. (1tailed) N Kompetensi Pearson Auditor 3 Correlation Sig. (1tailed) N Kompetensi Pearson Auditor 4 Correlation Sig. (1tailed) N Kompetensi Pearson Auditor 5 Correlation Sig. (1tailed) N Kompetensi Pearson Auditor 6 Correlation Sig. (1tailed) N Total skor Pearson kompetensi Correlation Sig. (1tailed) N
Kompetensi Auditor 2
1
Correlations Kompetensi Kompetensi Kompetensi Kompetensi Total skor Auditor 3 Auditor 4 Auditor 5 Auditor 6 kompetensi
,621**
,573**
,329**
,557**
,274**
,775**
,000
,000
,000
,000
,001
,000
140 1
140 ,564**
140 ,473**
140 ,650**
140 ,289**
140 ,803**
,000
,000
,000
,000
,000
140 1
140 ,404**
140 ,614**
140 ,122
140 ,734**
,000
,000
,076
,000
140 1
140 ,500**
140 ,265**
140 ,655**
,000
,001
,000
140 1
140 ,177*
140 ,774**
,018
,000
140 1
140 ,572**
140 ,621** ,000 140 ,573**
140 ,564**
,000
,000
140 ,329**
140 ,473**
140 ,404**
,000
,000
,000
140 ,557**
140 ,650**
140 ,614**
140 ,500**
,000
,000
,000
,000
140 ,274**
140 ,289**
140 ,122
140 ,265**
140 ,177*
,001
,000
,076
,001
,018
140 ,775**
140 ,803**
140 ,734**
140 ,655**
140 ,774**
140 ,572**
,000
,000
,000
,000
,000
,000
140
140
140
140
140
140
**. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed). *. Correlation is significant at the 0.05 level (1-tailed).
Sumber : output SPSS (2015)
Hasil Uji Validitas Konstruk Kualitas Audit
commit to user
,000 140 1
140
128 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Correlations Kualitas Audit 1
Kualitas Audit 2
Kualitas Audit 3
Kualitas Audit 4
Kualitas Audit 5
Kualitas Audit 6
Total skor kualitas audit
Pearson Correlation Sig. (1-tailed)
1
,185*
,424**
,475**
,441**
,503**
,679**
N Kualitas Pearson Audit 2 Correlation Sig. (1-tailed) N Kualitas Pearson Audit 3 Correlation Sig. (1-tailed) N Kualitas Pearson Audit 4 Correlation Sig. (1-tailed) N Kualitas Pearson Audit 5 Correlation Sig. (1-tailed) N Kualitas Pearson Audit 6 Correlation Sig. (1-tailed) N Total skor Pearson kualitas Correlation audit Sig. (1-tailed)
140 ,185*
,014 140 1
,000 140 ,364**
,000 140 ,314**
,000 140 ,301**
,000 140 ,418**
,000 140 ,635**
,014 140 ,424**
140 ,364**
,000 140 1
,000 140 ,472**
,000 140 ,394**
,000 140 ,545**
,000 140 ,716**
,000 140 ,475**
,000 140 ,314**
140 ,472**
,000 140 1
,000 140 ,515**
,000 140 ,693**
,000 140 ,770**
,000 140 ,441**
,000 140 ,301**
,000 140 ,394**
140 ,515**
,000 140 1
,000 140 ,709**
,000 140 ,745**
,000 140 ,503**
,000 140 ,418**
,000 140 ,545**
,000 140 ,693**
140 ,709**
,000 140 1
,000 140 ,862**
,000 140 ,679**
,000 140 ,635**
,000 140 ,716**
,000 140 ,770**
,000 140 ,745**
140 ,862**
,000 140 1
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
,000 140
140
Kualitas Audit 1
N
*. Correlation is significant at the 0.05 level (1-tailed). **. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).
Sumber : output SPSS (2015) LAMPIRAN 10 Hasil Uji Reliabilitas Konstruk Integritas Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,828 ,829
N of Items 6
Sumber : output SPSS (2015) Hasil Uji Reliabilitas Konstruk Obyektivitas Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,740 ,745
N of Items
Sumbercommit : outputtoSPSS user (2015)
5
129 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Hasil Uji Reliabilitas Konstruk Kerahasiaan Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,690 ,702
N of Items 5
Sumber : output SPSS (2015) Hasil Uji Reliabilitas Konstruk Kompetensi Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,785 ,817
N of Items 6
Sumber : output SPSS (2015) Hasil Uji Reliabilitas Konstruk Kualitas Audit Reliability Statistics Cronbach's Alpha Based on Standardized Cronbach's Alpha Items ,814 ,831
N of Items 6
Sumber : output SPSS (2015)
LAMPIRAN 11 Hasil Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov
commit to user
130 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk Statistic df Sig. Statistic Df Rata total integritas ,208 140 ,000 ,903 140 Rata total obyektivitas ,198 140 ,000 ,948 140 Rata total kerahasiaan ,161 140 ,000 ,958 140 Rata total kompetensi ,210 140 ,000 ,936 140 Rata total kualitas audit ,251 140 ,000 ,870 140 a. Lilliefors Significance Correction
Sig. ,000 ,000 ,000 ,000 ,000
Sumber : Output SPSS (2015) LAMPIRAN 12 Hasil Uji Normalitas berdasarkan Skewness dan Kurtosis N
Rata total integritas Rata total obyektivitas Rata total kerahasiaan Rata total kompetensi Rata total kualitas audit Valid N (listwise)
Minimum
Descriptive Statistics Std. Maximum Mean Deviation Statistic Statistic 5,00 4,2881
Statistic ,42496
Skewness Kurtosis Std. Std. Statistic Error Statistic Error ,301 ,205 -1,135 ,407
Statistic 140
Statistic 3,50
140
3,20
5,00
4,0871
,41289
,424
,205
-,095
,407
140
3,40
5,00
4,1500
,37866
,276
,205
-,470
,407
140
2,83
5,00
4,0107
,42136
,439
,205
,633
,407
140
3,50
5,00
4,2167
,39617
,755
,205
-,533
,407
140
Sumber : output SPSS (2015)
LAMPIRAN 13 Hasil uji multikolinieritas konstruk Integritas
commit to user
131 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Unstandardized Coefficients B Std. Error 1,132 ,387 -,048 ,088
Model 1 (Constant) Integritas Auditor 1 Integritas ,107 ,078 Auditor 2 Integritas ,199 ,081 Auditor 3 Integritas ,090 ,075 Auditor 4 Integritas ,096 ,068 Auditor 5 Integritas ,267 ,085 Auditor 6 a. Dependent Variable: Obyektivitas Auditor 1
Coefficientsa Standardized Coefficients Beta -,047
T 2,928 -,545
Sig. ,004 ,587
,119
1,371
,243
Collinearity Statistics Tolerance VIF ,614
1,629
,173
,621
1,610
2,458
,015
,477
2,095
,107
1,197
,233
,578
1,730
,109
1,419
,158
,784
1,275
,266
3,144
,002
,650
1,539
Sumber : output SPSS (2015) Hasil uji multikolinieritas konstruk Obyektivitas Unstandardized Coefficients B Std. Error 2,165 ,412 ,224 ,095
Model 1 (Constant) Obyektivitas Auditor 1 Obyektivitas ,037 ,077 Auditor 2 Obyektivitas ,048 ,077 Auditor 3 Obyektivitas -,052 ,067 Auditor 4 Obyektivitas ,297 ,087 Auditor 5 a. Dependent Variable: Integritas Auditor 1
Coefficientsa Standardized Coefficients Beta
Collinearity Statistics Tolerance VIF
,227
t 5,260 2,353
Sig. ,000 ,020
,042
,477
,634
,744 1,344
,056
,632
,528
,757 1,321
-,070
-,768
,444
,711 1,405
,302
3,401
,001
,746 1,341
Sumber : output SPSS (2015) Hasil uji multikolinieritas konstruk Kerahasiaan
commit to user
,632 1,581
132 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Unstandardized Coefficients Std. B Error 1,774 ,434 ,196 ,093
Model 1 (Constant) Kerahasiaan Auditor 1 Kerahasiaan Auditor ,195 ,096 2 Kerahasiaan Auditor -,056 ,076 3 Kerahasiaan Auditor ,084 ,063 4 Kerahasiaan Auditor ,231 ,069 5 a. Dependent Variable: Integritas Auditor 1
Coefficientsa Standardized Coefficients Beta
Collinearity Statistics Toleranc e VIF
,180
t 4,089 2,095
Sig. ,000 ,038
,183
2,038
,044
,667 1,499
-,061
-,739
,461
,801 1,248
,107
1,341
,182
,849 1,177
,288
3,331
,001
,718 1,393
,729 1,372
Sumber : output SPSS (2015) Hasil uji multikolinieritas konstruk Kompetensi Unstandardized Coefficients B Std. Error 1,591 ,398 ,112 ,086
Model 1 (Constant) Kompetensi Auditor 1 Kompetensi ,215 ,121 Auditor 2 Kompetensi ,026 ,091 Auditor 3 Kompetensi ,103 ,096 Auditor 4 Kompetensi ,099 ,110 Auditor 5 Kompetensi ,078 ,050 Auditor 6 a. Dependent Variable: Obyektivitas Auditor 1
Coefficientsa Standardized Coefficients Beta ,136
t 3,997 1,307
Sig. ,000 ,194
,199
1,772
,030
Collinearity Statistics Tolerance VIF ,515
1,941
,079
,442
2,263
,286
,775
,522
1,917
,097
1,074
,285
,683
1,464
,100
,900
,370
,449
2,229
,125
1,554
,123
,864
1,157
Sumber : output SPSS (2015)
LAMPIRAN 14 Hasil uji multikolinieritas Full Model Struktural
commit to user
133 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Unstandardized Coefficients Std. Model B Error 1 (Constant) -1,303E-5 ,044 Integritas ,314 ,070 Obyektivitas ,078 ,076 Kerahasiaan ,290 ,075 Kompetensi ,307 ,064 a. Dependent Variable: kualitas_audit
Coefficientsa Standardized Coefficients Beta ,314 ,078 ,290 ,307
Collinearity Statistics t ,000 4,495 1,026 3,849 4,769
Sig. 1,000 ,000 ,307 ,000 ,000
Tolerance ,394 ,332 ,340 ,463
VIF 2,535 3,016 2,944 2,159
Sumber : output SPSS (2015)
LAMPIRAN 15 Kuesioner Penelitian Dengan hormat, Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Adi Juniarso NIM : S431308023 NIP : 19810611 200903 1 003 adalah auditor pada Inspektorat Kabupaten Boyolali, yang sedang mendapatkan tugas belajar pada Program Studi Magister (S2) Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sebelas Maret Surakarta. Saya yang sedang melaksanakan penelitian dalam rangka menyelesaikan tesis yang berjudul “Prinsip-prinsip perilaku APIP dan Kualitas audit”. Penelitian ini bertujuan untuk menguji prinsip-prinsip perilaku yang diamanatkan di dalam Permenpan No:PER/04/M.PAN/03/2008 dan kualitas audit APIP sesuai dengan Permenpan No:PER/05/M.PAN/03/2008 tentang Standar Audit Aparat Pengawas Intern Pemerintah. Responden dari penelitian ini adalah APIP (Auditor & P2UPD) dan calon APIP yang telah mengikuti diklat ataupun melalui impassing. Besar harapan saya Bapak/Ibu/Sdr/i Responden bersedia untuk berpartisipasi dengan mengisi kuesioner yang terlampir, karena keberhasilan penelitian saya sangat bergantung pada partisipasi Bapak/Ibu/Saudara/i. Demikian surat permohonan ini saya sampaikan, atas perhatian dan kesediaan untuk berpartisipasi mengisi kuisioner ini saya ucapkan terima commit to user kasih.
134 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Hormat saya, Peneliti
Adi Juniarso NIP. 19810611 2009131 003 KUESIONER PENELITIAN Informasi Identitas Responden 1. Jabatan fungsional Bapak/Ibu/Saudara/i Responden [__] Auditor [__] P2UPD [__] Calon APIP 2. Pangkat/Golongan Bapak/Ibu/Saudara/i Responden [_______________________________________________________] 3. Jenjang Bapak/Ibu/ Saudara/i Responden sekarang [ ] Pengendali Teknis [ ] Anggota Tim [ ] Ketua Tim [ ] Staf Pemeriksa 4. Jenis Kelamin Bapak/Ibu/Saudara/i Responden [__] Laki-laki [__] Perempuan 5. Pendidikan terakhir Bapak/Ibu/Saudara/i Responden [__] D3 [__] S1 [__] PPA [__] S2 [__] S3 6. Apakah Bapak/Ibu/Saudara/i Responden memiliki sertifikat / gelar profesi lain yang menunjang bidang keahlian? [__] Ya, sebutkan: ________________ [__] Tidak 7. Berapa kali Bapak/Ibu/Saudara/i Responden dalam mengikuti seminar atau pelatihan yang menunjang karir Anda di Inspektorat? [__] Rutin [__] Jarang [__] Tidak pernah 8. Sudah berapa lama Bapak/Ibu/Saudara/i Responden bekerja sebagai APIP? ____ Tahun
PETUNJUK PENGISIAN 1. Bapak/Ibu/Saudara/i dimohon untuk membaca dan memahami terlebih dahulu penjelasan padato bagian commit user Informasi Variabel ini.
perpustakaan.uns.ac.id
135 digilib.uns.ac.id
2. Bapak/Ibu/Saudara/i dimohon untuk memberikan tanggapan yang sesuai atas pernyataan, dengan memilih skor yang tersedia dengan cara disilang (X). Jika menurut Bapak/Ibu/Saudara/i tidak ada jawaban yang tepat, maka jawaban dapat diberikan pada pilihan yang mendekati. Tiap pernyataan hanya boleh ada satu jawaban. 3. Setiap nilai dalam pilihan jawaban akan mewakili tingkat kesesuaian dengan pendapat Bapak/Ibu/Saudara/i INFORMASI VARIABEL A. Integritas Integritas, oleh Netherland Court of Audit (NCA) dalam The Concept of Integrity, digambarkan sebagai suatu keadaan yang utama (virtue), tidak merusak (incorruptibility), serta tidak adanya pelemahan (being unimpaired). Integritas juga lebih dari sekedar hanya mematuhi hukum dan peraturan. B. Obyektivitas Obyektifitas dinyatakan sebagai suatu keadaan pikiran yang tidak memiliki bias, prasangka, dan kompromi, sehingga keadaan tersebut mampu memberikan pertimbangan yang wajar dan tidak berat sebelah, terhadap semua permasalahan yang timbul dari tugas-tugas yang dijalankan. Sama halnya dengan integritas, obyektivitas merupakan prinsip etika yang fundamental, dan mewajibkan auditor dalam memberikan pertimbangan terkait dengan permasalahan yang timbul tersebut tidak terpengaruh dengan konflik kepentingan yang dialami. C. Kerahasiaan Prinsip kerahasiaan menimbulkan kewajiban untuk tidak mengungkapkan informasi yang didapatkan dari sebuah aktivitas/tugas tertentu, atau relasi dengan auditee, tanpa adanya otorisasi yang khusus, ataupun ada sebuah kewajiban hukum untuk mengungkapkannya; serta memanfaatkan informasi penting dan rahasia, yang dihasilkan dari sebuah aktivitas, tugas atau relasi dengan auditee, untuk kepentingan pribadi ataupun kepentingan pihak lain. D. Kompetensi Kompetensi adalah kemampuan, kecakapan yang dimiliki oleh seseorang dalam menjalankan suatu commit pekerjaan/tugas tertentu. Mengacu kepada to user
136 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
Institute of Chartered Accountants in Australia dengan standarnya yaitu Auditing Competency Standard for Registered Company Auditors (2004:p.2), kompetensi berhubungan dengan pengetahuan dan keahlian dalam melakukan berbagai tugas dalam konteks pekerjaan tertentu. E. Kualitas audit Standar audit APIP sesuai dengan amanat Permenpan No: PER/05/M.PAN/03/2008, audit merupakan proses identifikasi masalah, analisis, dan evaluasi bukti yang dilakukan secara independen, obyektif dan profesional berdasarkan standar audit, untuk menilai kebenaran, kecermatan, kredibilitas, efektifitas, efisiensi, dan keandalan informasi pelaksanaan tugas dan fungsi instansi pemerintah. Dengan adanya standar tersebut diharapkan APIP dapat menghasilkan audit yang berkualitas, sesuai dengan tujuan audit yang ditetapkan, memiliki pedoman dalam melaksanakan audit, serta memiliki dasar penilaian keberhasilan pelaksanaan audit. DAFTAR PERNYATAAN UNTUK INTEGRITAS Nilai STS TS N S 1 2 3 4 Bagaimana pendapat Bapak/Ibu/Saudara/i terhadap pernyataan-pernyataan berikut No
Pernyataan
1.
Dalam pemeriksaan, saya harus taat pada peraturanperaturan bahkan ketika sedang tidak diawasi. Saya tidak menerima segala sesuatu dalam bentuk apapun yang bukan merupakan hak milik saya. Saya tidak dapat diintimidasi oleh orang lain dan tidak tunduk karena tekanan yang dilakukan oleh orang lain guna mempengaruhi sikap dan pendapat saya. Saya tidak mempertimbangkan kepentingan seseorang/sekelompok orang atau unit organisasi untuk membenarkan perbuatan yang melanggar ketentuan atau peraturan perundang-undangan yang ada. Apabila mendapatkan keluhan/komplain, saya mengelak atau menyalahkan orang lain atas pemeriksaan yang telah selesai/sedang dilakukan.
2. 3.
4.
5.
commit to user
SS 5
137 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
6.
Saya memiliki rasa tanggung jawab bila hasil pemeriksaan saya masih memerlukan perbaikan dan penyempurnaan. DAFTAR PERNYATAAN UNTUK OBYEKTIVITAS
Nilai No Pernyataan STS TS N S 1 2 3 4 Bagaimana pendapat Bapak/Ibu terhadap pernyataan-pernyataan berikut 1. Saya dapat bertindak adil tanpa dipengaruhi tekanan atau permintaan pihak tertentu yang berkepentingan atas hasil pemeriksaan. 2. Saya akan menolak menerima penugasan audit bila pada saat bersamaan sedang mempunyai hubungan kerjasama dengan pihak yang diperiksa. 3. Dalam melakukan pemeriksaan, saya dapat diandalkan dan dipercaya. 4. Saya sulit mengemukakan pendapat karena dipengaruhi oleh pihak-pihak lain yang berkepentingan. 5. Saya tidak bermaksud untuk mencari-cari kesalahan yang dilakukan oleh auditan.
SS 5
DAFTAR PERNYATAAN UNTUK KERAHASIAAN Nilai STS TS N 1 2 3 Bagaimana pendapat Bapak/Ibu terhadap pernyataan-pernyataan berikut 1. Saya menghargai pihak manapun yang memiliki informasi. 2. Saya tidak memanfaatkan informasi rahasia yang didapatkan dari auditan untuk keuntungan pribadi ataupun kelompok saya. 3. Saya wajib mengungkapkan informasi rahasia tentang auditee apabila ada keharusan dari peraturan perundang-undangan. 4. Saya tidak pernah berbagi informasi rahasia kepada pemeriksa lain yang berbeda tim. 5. Keluarga saya banyak mengetahui informasi rahasia dalam pemeriksaan yang saya lakukan. No
Pernyataan
S 4
SS 5
DAFTAR PERNYATAAN UNTUK KOMPETENSI No
Pernyataan commit to user
Nilai STS TS N S
SS
138 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
1 2 3 4 Bagaimana pendapat Bapak/Ibu terhadap pernyataan-pernyataan berikut 1. Saya memiliki rasa ingin tahu yang besar, berpikiran luas dan mampu menangani ketidakpastian. 2. Dalam sebuah tim, saya mampu bekerjasama dengan baik. 3. Saya memiliki kemampuan untuk melakukan review dan analisis. 4. Pengetahuan tentang sektor publik dan audit sektor publik bermanfaat bagi saya. 5. Saya memiliki keahlian untuk melakukan wawancara. 6. Saya tidak familiar dengan aplikasi komputer yang mendukung pemeriksaan dan pelaporan.
5
DAFTAR PERNYATAAN UNTUK KUALITAS AUDIT Nilai STS TS N S 1 2 3 4 Bagaimana pendapat Bapak/Ibu terhadap pernyataan-pernyataan berikut 1. Saat menerima penugasan, saya menetapkan sasaran, ruang lingkup, metodologi pemeriksaan. 2. Saya tidak setuju pekerjaan saya direview oleh atasan secara berjenjang sebelum laporan hasil pemeriksaan dibuat. 3. Saya menjalankan proses pengumpulan dan pengujian bukti secara maksimal untuk mendukung kesimpulan, temuan audit serta rekomendasi yang terkait. 4. Laporan hasil pemeriksaan yang berkualitas memuat temuan dan simpulan hasil pemeriksaan secara obyektif, serta rekomendasi yang konstruktif. 5. Saya membuat laporan yang akurat, lengkap, obyektif, meyakinkan, jelas, ringkas, serta tepat waktu agar informasi yang diberikan bermanfaat secara maksimal. 6. Laporan harus mengemukakan penjelasan atau tanggapan pejabat/pihak obyek pemeriksaan tentang hasil pemeriksaan. No
Pernyataan
SS 5
Terimakasih atas kesediaan Bapak/Ibu/Saudara/i yang telah berpartisipasi dalam penelitian ini. Informasi yang saya peroleh hanya commit to user
139 digilib.uns.ac.id
perpustakaan.uns.ac.id
akan saya gunakan dalam penelitian ini dan sesuai dengan kode etik penelitian. Data responden akan dijamin kerahasiannya.
commit to user