No.29/5/71/Th. XI, 02 Mei 2017
PERKEMBANGAN TRANSPORTASI LAUT DAN UDARA DI PROVINSI SULAWESI UTARA, MARET 2017 Pergerakan kapal laut di Provinsi Sulawesi Utara bulan Maret 2017 sebanyak 1.130 unit kapal dibanding bulan Pebruari 2017 (m to m) meningkat sebesar 39,51 persen. Pergerakan penumpang turun/debarkasi sebanyak 41.238 orang atau meningkat sebesar 49,12 persen dan penumpang naik/embarkasi sebanyak 39.369 orang atau meningkat tajam sebesar 53,41 persen. Untuk jumlah barang yang di bongkar sebanyak 186.403 ton atau mengalami peningkatan 33,75 persen dan jumlah barang yang di muat sebanyak 44.840 ton atau turun sebesar 41,27 persen dari bulan Pebruari 2017. Pergerakan lalulintas angkutan udara di Provinsi Sulawesi Utara selama bulan Maret 2017 menunjukan jumlah pesawat yang datang (arrival) sebanyak 1.169 unit mengalami penurunan tipis sebesar 0,68 persen dan yang berangkat (departure) sama sebanyak 1.172 unit turun tipis juga sebesar 0,42 persen dari bulan Pebruari 2017. Pergerakan penumpang yang datang (arrival) sebanyak 104.310 orang atau meningkat sebesar 10,25 persen, dan penumpang yang berangkat (departure) sebanyak 107.546 orang atau meningkat sebesar 13,92 persen. Jumlah barang yang di bongkar sebanyak 1.693.694 kg atau meningkat sebesar 16,70 persen dan barang yang di muat sebanyak 1.151.207 kg atau naik sebesar 1,50 persen dari bulan Pebruari 2017.
1. ANGKUTAN LAUT Jumlah kunjungan kapal laut di 12 pelabuhan laut yang ada di Sulawesi Utara yaitu : Pelabuhan Labuhan Uki, Tahuna, Lirung, Likupang, Ulu-Siau, Pehe-Siau, Tagulandang, Biaro, Amurang, Kotabunan, dan Pelabuhan Manado, serta Pelabuhan Bitung selang bulan Maret 2017 adalah sebanyak 1.130 unit kapal yang terdiri dari 1.115 unit atau 98,67 persen merupakan kapal untuk pelayaran dalam negeri dan 15 unit atau 1,33 persen merupakan kapal untuk pelayaran luar negeri. Jumlah kapal yang datang tersebut, mengalami peningkatan sebesar 39,51 persen dari bulan Pebruari 2017 dengan jumlah 810 unit (m to m), dan secara year on year (y on y) mengalami peningkatan tipis sebesar 1,80 persen yang pada Maret 2016 sebanyak 1.110 unit kapal. Secara kumulatif (c to c) dari bulan Januari sampai dengan Maret 2017 masih mengalami penurunan sebesar 5,88 persen dibandingkan dengan bulan kumulatif yang sama pada tahun 2016. (lihat tabel 1).
Berita Resmi Statistik Provinsi Sulawesi Utara No.29/5/71/Th.XI, 02 Mei 2017
1
Tabel 1. Jumlah dan Perkembangan Kunjungan Kapal Laut Pada Pelabuhan di Provinsi Sulawesi Utara Maret 2016, Pebruari 2017 dan Maret 2017 Jumlah Kunjungan Kapal (Unit) Tahun/Bulan
Pelayaran Dalam Negeri Pelayaran Luar Negeri Jumlah
(1) 2016 Maret 2017 Pebruari Maret
m to y on c to Ket : m y on y c to c
(2)
(3)
(4)
1.106
4
1.110
790 1.115
20 15
810 1.130
Perkembangan/Perubahan (%) 41,14 (25,00) m 0,81 275,00 y (6,34) 33,33 c to m : Bulan sebelumnya
39,51 1,80 (5,88)
: Bulan yang sama tahun sebelumnya : Kumulatif (Jan s/d Mrt 2017 ) dibandingkan dengan Kumulatif (Jan s/d Mrt 2016)
Tabel 2. Jumlah dan Perkembangan Penumpang Angkutan Laut Di Provinsi Sulawesi Utara Maret 2016, Pebruari 2017 dan Maret 2017
Tahun/Bulan (1)
Pelayaran Dalam Negeri Turun/ Naik/ debarkasi Embarkasi (2) (3)
Jumlah Penumpang (orang) Pelayaran Luar Negeri Jumlah Turun/ Naik/ Turun/ Naik/ debarkasi Embarkasi debarkasi Embarkasi (4) (5) (6) (7)
TOTAL (8)
2016 Maret
48.705
46.083
2017 27.654 25.663 Pebruari 41.238 39.369 Maret Perkembangan/Perubahan (%) m to m 49,12 53,41 y on y (15,33) (14,57) c to c (25,57) (21,72)
-
-
-
48.705
46.083
94.788
-
-
27.654 41.238
25.663 39.369
53.317 80.607
49,12 (15,33) (25,57)
53,41 (14,57) (21,72)
-
51,18 (14,96) (23,71)
Pergerakan penumpang yang menggunakan jasa angkutan laut di Sulawesi Utara bulan Maret 2017 adalah sebanyak 80.607 orang atau meningkat tajam sebesar 51,18 persen dari bulan Pebruari 2017 sebanyak 53.317 orang. Pergerakan penumpang tersebut terdiri dari jumlah penumpang yang turun (debarkasi) adalah sebanyak 41.238 orang dan yang naik (embarkasi) sebanyak 39.369 orang penumpang. Dibandingkan dari bulan yang sama tahun sebelumnya (y on y) yaitu pada bulan Maret 2016 dengan pergerakan penumpang sebanyak 94.788 orang mengalami penurunan sebesar 14,96 persen. Secara kumulatif (c to c) dari bulan Januari sampai dengan Maret 2017, pergerakan penumpang juga masih mengalami penurunan sebesar 23,71 persen dibandingkan dengan bulan kumulatif yang sama pada
Berita Resmi Statistik Provinsi Sulawesi Utara No.29/5/71/Th.XI, 02 Mei 2017
2
tahun 2016. Pada bulan Maret 2017 ini, pergerakan penumpang hanya untuk pelayaran dalam negeri. (lihat tabel 2.) Selama bulan Maret 2017, barang yang dibongkar di semua pelabuhan yang ada di Provinsi Sulawesi Utara adalah sebanyak 186.403 ton dimana 84,39 persen atau 157.311 ton dibongkar melalui pelayaran dalam negeri dan 29.092 ton atau 15,61 persen dibongkar melalui pelayaran luar negeri. Baarang yang dibongkar tersebut dibandingkan dengan bulan Pebruari 2017 (m to m) yaitu sebanyak 139.368 ton mengalami peningkatan sebesar 33,75 persen, dan dibandingkan dengan bulan Maret 2016 (y on y) sebanyak 176.333 ton mengalami peningkatan sebesar 5,71 persen. Secara kumulatif (c to c) dari bulan Januari sampai dengan Maret 2017 mengalami penurunan sebesar 43,59 persen dibandingkan dengan bulan kumulatif yang sama pada tahun 2016. Barang yang di muat pada bulan Maret 2017 sebanyak 44.840 ton yang terdiri dari 38,34 persen atau 17.190 ton merupakan muatan barang yang dilakukan melalui pelayaran dalam negeri dan 61,66 persen atau sebanyak 27.650 ton untuk pelayaran luar negeri. Volume barang yang dimuat pada bulan Maret 2017 ini secara m to m atau dibandingkan bulan Pebruari 2017 sebanyak 76.345 ton mengalami penurunan sebesar 41,27 persen. Secara y on y, dari bulan Maret 2016 yang jumlahnya sebesar 149.953 ton mengalami penurunan tajam sebesar 70,10 persen. Secara kumulatif (c to c) dari bulan Januari sampai dengan Maret 2017 juga mengalami penurunan tajam sebesar 75,57 persen dibandingkan dengan bulan kumulatif yang sama pada tahun 2016. Tabel 3. Jumlah dan Perkembangan Angkutan Barang Pada Pelabuhan Laut Di Provinsi Sulawesi Utara Maret 2016, Pebruari 2017 dan Maret 2017 Tahun/Bulan (1)
Pelayaran Dalam Negeri Bongkar Muat (2) (3)
Jumlah Barang (ton) Pelayaran Luar Negeri Bongkar Muat (4) (5)
Jumlah Bongkar Muat (6) (7)
2016 Maret
88.166 2017 Pebruari 138.244 Maret 157.311 Perkembangan/Perubahan (%) m to m 13,79 y on y 78,43 c to c 15,39
2.
74.977
88.166
74.977
176.333
149.953
19.964 17.190
1.124 29.092
56.381 27.650
139.368 186.403
76.345 44.840
(13,90) (77,07) (72,13)
2.488,26 (67,00) (90,54)
(50,96) (63,12) (76,86)
33,75 5,71 (43,59)
(41,27) (70,10) (75,57)
ANGKUTAN UDARA Pergerakan pesawat di seluruh bandar udara yang ada di Sulawesi Utara selama bulan Maret
2017 ini sebanyak 2.341 unit. Dibandingkan dengan bulan Pebruari 2017 dengan pergerakan sebanyak 2.354 unit mengalami penurunan tipis sebesar 0,55 persen. Sedangkan jika dibandingkan bulan Maret 2016 (y on y) dengan pergerakan pesawat sebanyak 2.222 unit mengalami peningkatan sebesar 5,36
Berita Resmi Statistik Provinsi Sulawesi Utara No.29/5/71/Th.XI, 02 Mei 2017
3
persen dan secara kumulatif (c to c) juga mengalami peningkatan sebesar 15,96 persen dari kumulatif yang sama tahun sebelumnya. Pergerakan pesawat bulan Maret 2017 tersebut, terdiri dari pesawat yang datang/arrival sebanyak 1.169 unit pesawat yang diantaranya 1.129 unit untuk penerbangan Domestik dan 40 unit penerbangan Internasional. Banyaknya jumlah penerbangan yang datang tersebut mengalami penurunan tipis sebesar 0,68 persen dibanding bulan Pebruari 2017 (m to m) dengan jumlah pesawat 1.177 unit. Hal ini disebabkan karena terjadi penurunan untuk penerbangan internasional sebesar 16,67 persen dan tidak terjadi peningkatan untuk penerbangan domestik. Secara y on y atau dibandingkan dengan bulan Maret 2016 dengan penerbangan sebanyak 1.109 unit masih mengalami peningkatan sebesar 5,41 persen, yang disebabkan oleh peningkatan penerbangan domestik sebesar 3,29 persen dan juga terjadi peningkatan yang tajam untuk penerbangan internasional sebesar 150,00 persen. Secara kumulatif (c to c) dari bulan Januari sampai dengan Maret 2017 mengalami peningkatan sebesar 15,93 persen dibandingkan dengan bulan kumulatif yang sama pada tahun 2016. Tabel 4. Jumlah dan Perkembangan Pesawat Yang Berangkat dan Datang Di Provinsi Sulawesi Utara Maret 2016, Pebruari 2017 dan Maret 2017 Tahun/ Bulan
Penerbangan Domestik Berangkat/ Datang/ Departure Arrival (2) (3)
(1) 2016 Maret 1.097 1.093 2017 Pebruari 1.129 1.129 Maret 1.134 1.129 Perkembangan/Perubahan (%) m to m 0,44 0,00 y on y 3,37 3,29 c to c 13,07 12,96
Jumlah Pesawat (Unit) Penerbangan Internasional Jumlah Berangkat/ Datang/ Berangkat/ Datang/ Departure Arrival Departure Arrival (4) (5) (6) (7)
TOTAL (8)
16
16
1.113
1.109
2.222
48 38
48 40
1.177 1.172
1.177 1.169
2.354 2.341
(20,83) 137,50 200,00
(16,67) 150,00 210,42
(0,42) 5,30 16,00
(0,68) 5,41 15,93
(0,55) 5,36 15,96
Pesawat yang berangkat/departure pada bulan Maret 2017 sebanyak 1.172 unit pesawat. Jumlah ini turun tipis sebesar 0,42 persen dari jumlah pesawat pada bulan Pebruari 2017 sebanyak 1.177 unit ( m to m). Hal ini disebabkan oleh menurunnya keberangkatan penerbangan internasional sebesar 20,83 persen dan untuk penerbangan domestik hanya mengalami peningkatan tipis sebesar 0,44 persen. Secara y on y dari bulan Maret 2016 dengan jumlah penerbangan yang berangkat sebanyak 1.113 unit, mengalami peningkatan frekwensi sebesar 5,30 persen karena meningkatnya keberangkatan penerbangan domestik sebesar 3,37 persen dan untuk penerbangan internasional mengalami peningkatan tajam sebesar 137,50 persen. Secara kumulatif (c to c) dari bulan Januari sampai dengan Maret 2017 juga mengalami peningkatan sebesar 16,00 persen dibandingkan dengan bulan kumulatif yang sama pada tahun 2016.
Berita Resmi Statistik Provinsi Sulawesi Utara No.29/5/71/Th.XI, 02 Mei 2017
4
Pergerakan Penumpang yang menggunakan jasa angkutan udara di Sulawesi Utara bulan Maret 2017 sebanyak 211.856 orang. Pergerakan ini dibandingkan bulan sebelumnya (Pebruari 2017) dengan pergerakan penumpang sebanyak 189.013 orang mengalami peningkatan 12,09 persen. Jika dibandingkan dengan bulan yang sama tahun sebelumnya (Maret 2016) atau secara y on y dengan pergerakan penumpangnya sebanyak 189.013 orang mengalami peningkatan sebesar 3,96 persen. Secara kumulatif (c to c) dari bulan Januari sampai dengan Maret 2017 juga mengalami peningkatan sebesar 8,79 persen dibandingkan dengan bulan kumulatif yang sama pada tahun 2016. Tabel 5. Jumlah dan Perkembangan Penumpang Pesawat Udara Yang Berangkat dan Datang Di Provinsi Sulawesi Utara Maret 2016, Pebruari 2017 dan Maret 2017 Tahun/ Bulan
Penerbangan Domestik Berangkat/ Datang/ Departure Arrival -2 -3
-1 2016 Maret 100.880 99.914 2017 Pebruari 89.285 89.233 Maret 102.384 99.240 Perkembangan/Perubahan (%) m to m 14,67 11,21 y on y 1,49 (0,67) c to c 5,02 3,24
Jumlah Penumpang (orang) Penerbangan Internasional Jumlah Berangkat/ Datang/ Berangkat/ Datang/ Departure Arrival Departure Arrival -4 -5 -6 -7
TOTAL -8
1.426
1.572
102.306
101.486
203.792
5.118 5.162
5.377 5.070
94.403 107.546
94.610 104.310
189.013 211.856
0,86 261,99 285,62
(5,71) 222,52 295,70
13,92 5,12 9,43
10,25 2,78 8,13
12,09 3,96 8,79
Pergerakan penumpang pada bulan Maret 2017 terdiri dari penumpang yang datang/arrival sebanyak 104.310 orang, yang menggunakan penerbangan domestik sebanyak 99.240 orang dan penerbangan internasional sebanyak 5.070 orang penumpang. Dibandingkan dengan bulan sebelumnya (Pebruari 2017), penumpang yang datang mengalami peningkatan sebesar 10,25 persen, yang disebabkan terjadinya peningkatan untuk penerbangan domestik sebesar 11,21 persen walaupun untuk penumpang yang menggunakan penerbangan luar negeri (internasional) turun sebesar 5,71 persen. Jika dibandingkan dengan kedatangan penumpang pada bulan yang sama tahun sebelumnya (Maret 2016) dengan penumpang yang datang sebanyak 101.486 orang mengalami peningkatan sebesar 2,78 persen, dan secara kumulatif (c to c) masih mengalami peningkatan sebesar 8,13 persen. Penumpang yang berangkat/departure selama bulan Maret 2017 sebanyak 107.546 orang, mengalami peningkatan sebesar 13,92 persen secara m to m dari jumlah penumpang sebanyak 94.403 orang di bulan Pebruari 2017. Hal ini terjadi karena adanya peningkatan keberangkatan penumpang untuk penerbangan domestik sebesar 14,67 persen dan penerbangan internasional naik tipis sebesar 0,86 persen. Secara y on y atau dari bulan Maret 2016 dengan jumlah penumpang yang berangkat sebanyak 102.306 orang mengalami peningkatan sebesar 5,12 persen. Ini bersumber dari peningkatan tajam untuk penerbangan Internasional sebesar 261,99 persen, dan terjadi peningkatan tipis untuk penerbangan
Berita Resmi Statistik Provinsi Sulawesi Utara No.29/5/71/Th.XI, 02 Mei 2017
5
domestik sebesar 1,49 persen. Secara kumulatif (c to c) dari bulan Januari sampai dengan Maret 2017 juga masih mengalami peningkatan sebesar 9,43 persen dibandingkan dengan bulan kumulatif yang sama pada tahun 2016. Barang yang dibongkar di Bandar Udara yang ada di Provinsi Sulawesi Utara pada bulan Maret 2017 sebanyak 1.693.694 kg. Dari keseluruhan jumlah barang yang dibongkar tersebut, 1.626.061 kg atau sebesar 96,01 persen dibongkar melalui penerbangan domestik dan 67.633 kg atau sebesar 3,99 persen untuk penerbangan internasional. Volume barang yang dibongkar tersebut mengalami peningkatan 16,70 persen secara m to m atau terhadap bulan Pebruari 2017 sebanyak 1.451.334 kg, dan juga secara y on y atau dari Maret 2016 sebanyak 1.589.440 kg mengalami peningkatan sebesar 6,56 persen. Secara kumulatif dari bulan Januari 2017 sampai dengan Maret 2017 dibandingkan kumulatif yang sama tahun 2016 masih terjadi peningkatan sebesar 3,80 persen. Tabel 6. Jumlah dan Perkembangan Bongkar Muat Barang Pada Bandar Udara Di Provinsi Sulawesi Utara Maret 2016, Pebruari 2017 dan Maret 2017 Tahun/ Bulan (1) 2016 Maret 2017 Pebruari Maret m to m y on y c to c
Penerbangan Domestik (2) 1.554.055 1.388.805 1.626.061 17,08 4,63 1,21
BONGKAR (Kg) Penerbangan Internasional (3) 35.385
Jumlah (4) 1.589.440
Penerbangan Domestik (5) 1.046.973
MUAT (Kg) Penerbangan Internasional (6) 41.331
1.088.304
78.654 74.275
1.134.233 1.151.207
62.529 1.451.334 1.055.579 67.633 1.693.694 1.076.932 Perkembangan/Perubahan (%) 8,16 16,70 2,02 91,13 6,56 2,86 131,08 3,80 11,41
(5,57) 79,71 123,79
Jumlah (7)
1,50 5,78 15,20
Barang yang di muat pada Maret 2017 sebanyak 1.151.207 kg, yang dimuat melalui penerbangan
domestik 1.076.932 kg (93,55 persen) dan 74.275 kg (6,45 persen) dimuat melalui penerbangan Internasional. Dari barang yang dimuat tersebut, mengalami peningkatan tipis sebesar 1,50 persen dibandingkan dengan bulan Pebruari 2017 (m to m) yaitu sebanyak 1.134.233 kg, dan juga menunjukan tren peningkatan sebesar 5,78 persen dibandingkan bulan yang sama tahun sebelumnya (y on y) atau bulan Maret 2016 sebanyak 1.088.304 kg. Secara kumulatif (c to c) dari bulan Januari sampai dengan Maret 2017 juga mengalami peningkatan sebesar 15,20 persen dibandingkan dengan bulan kumulatif yang sama pada tahun 2016.
Perhatian ! Semua data dalam Berita Resmi Statistik ini boleh dikutip dengan mencantumkan sumber data BPS Provinsi Sulawesi Utara
Berita Resmi Statistik Provinsi Sulawesi Utara No.29/5/71/Th.XI, 02 Mei 2017
6
BPS PROVINSI SULAWESI UTARA
Informasi lebih lanjut hubungi: Marthedy M. Tenggehi, SSi, MSi. Kabid. Statistik Distribusi BPS Provinsi Sulawesi Utara Telepon: 0431-847044 Fax.: 0431-862204 Email:
[email protected] Homepage: http://sulut.bps.go.id
Berita Resmi Statistik Provinsi Sulawesi Utara No.29/5/71/Th.XI, 02 Mei 2017
7