PEMANFAATAN LAYANAN ONLINE DI INSTITUSI PENDIDIKAN JARAK JAUH MAKING USE OF ONLINE SERVICES WITHIN DISTANCE EDUCATION INSTITUTIONS Yeti Sukarsih The fast development of information and communication technology eventually influences how distance education (DE) institutions deliver their learning process. Indonesia Open University (IOU), as one of higher education institutions fully operating DE systems, utilizes the Internet as one means to provide learning support for its own students. This paper is based on a research on how distance education students utilize online services in their study. IOU regional office in Yogyakarta was chosen, as a case for the research involving 145 students selected with quota random sampling from 1,455 students registered in 2003.2. Data were gathered from the 145 respondents using specially designed questionnaire to tap the respondents' opinion on IOU online services, students' utilization of the services, and constraints in utilizing the services. The data were then analyzed using a descriptive analysis. Key words: distance education student, online learning support, online services, quota random sampling, regional centre office
Perkembangan ilmu dan teknologi, khususnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (ICT), telah memicu perkembangan dunia pendidikan, khususnya pendidikan jarak jauh (PJJ). Keberadaan jaringan Internet sebagai salah satu bentuk ICT memungkinkan proses pembelajaran jarak jauh didesain sedemikian rupa sehingga lebih komunikatif dan interaktif. Teknologi telematika yang merupakan konvergensi dari telekomunikasi, media, dan informatika merupakan salah satu komponen penting bagi berkembangnya dunia pendidikan, dan berperan penting dalam upaya mengembangkannya, baik pada proses pembelajaran formal maupun informal. Dalam proses pembelajaran, khususnya dalam proses PJJ, teknologi telematika dapat berperan lebih. Teknologi telematika diyakini mampu meningkatkan kualitas pembelajaran serta memperluas
Yeti Sukarsih adalah dosen pada FKIP Universitas Terbuka 69
Jurnal Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh, Vol. 6, No. 2, September 2005, 69 - 76
jangkauan dan cakupan PJJ, terutama untuk sasaran kelompok masyarakat berbeda (Kristiadi, 2003). Salah satu jenis model pemanfaatan teknologi telematika adalah e-Learning (sistem pembelajaran melalui Internet). Universitas Terbuka (UT) sebagai penyelenggara pendidikan tinggi jarak jauh, sejak tahun 1996 telah memanfaatkan Internet untuk memberikan layanan bantuan belajar kepada mahasiswa (Tim Uji Coba UT Online, 2002). Mulai tahun 1997, UT telah berupaya merintis pemanfaatan Information and Communication Technology (ICT) untuk meningkatkan kualitas aktivitas PJJ yang dikelola UT. Sebagai tindak lanjut pemanfaatan ICT, sejak tahun 2002 UT mengembangkan materi matakuliah dan layanan tutorial berbasis Internet. Secara berkelanjutan UT mengembangkan beberapa jenis dan bentuk layanan bantuan belajar yang baru dengan bantuan Internet yaitu Kuliah Online, Tutorial Online, dan Konseling Online. Ke tiga layanan tersebut diharapkan dapat membantu proses belajar mandiri mahasiswa sehingga mahasiswa dapat menyelesaikan studinya dengan baik. Kuliah dan Tutorial Online merupakan jenis layanan bantuan belajar yang bertujuan untuk membantu mahasiswa dalam melakukan proses belajar mandiri dan meningkatkan kesiapan mahasiswa dalam menghadapi ujian akhir semester. Partisipasi mahasiswa dalam kuliah dan tutorial online diperhitungkan maksimal 10% dalam penentuan nilai akhir matakuliah. Penilaian akan didasarkan pada tiga aspek berikut ini. 1. Partisipasi pasif berupa bukti registrasi online dan log in (membuka situs kuliah/tutorial online). 2. Partisipasi aktif berupa pertanyaan dan atau komentar yang disampaikan, baik kepada tutor maupun mahasiswa peserta tutorial lainnya, serta respon terhadap pertanyaan dan atau komentar yang disampaikan oleh mahasiswa lainnya. 3. Penyelesaian tugas yang diberikan tutor (3 tugas per matakuliah per semester). Penilaian akan ke tiga aspek tersebut sepenuhnya ada di tangan instruktur/tutor serta tidak dapat diganggu gugat. Layanan Konseling Online merupakan layanan yang ditujukan untuk membantu mahasiswa dalam mengatasi masalah di luar masalah akademik. Masalah tersebut dapat meliputi masalah administrasi akademik seperti permintaan saran dalam pemilihan matakuliah, jumlah SKS yang harus diambil, dan cara belajar efektif; maupun masalah pribadi lainnya yang mengganggu kelancaran studi mahasiswa seperti konsultasi perpindahan lokasi ujian, pindah program studi, atau pindah Unit Pelaksana Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) - kantor UT di daerah. Aplikasi Internet yang digunakan untuk Konseling Online adalah surat elektronik atau yang dikenal dengan istilah e-mail. Mahasiswa yang
70
Sukarsih, Pemanfaatan Layanan Online
ingin berkonsultasi dapat mengirim e-mail kepada konselor program studi yang ada di kantor UT Pusat. Penelitian tentang pemanfaatan Internet dalam pembelajaran telah banyak dilakukan. Dari penelitian terdahulu diketahui bahwa pelaksanaan pembelajaran berbasis web pada sistem belajar jarak jauh kurang berhasil. Soekartawi (2003) menemukan bahwa pelaksanaan materi pembelajaran tidak dimanfaatkan dengan baik oleh peserta didik dan hasil pelatihan PJJ masih dianggap kurang seperti yang diharapkan, walaupun bahan ajar, petunjuk, dan semua kelengkapan penyelenggaraan PJJ melalui pendekatan web-based learning telah disiapkan dengan baik, sosialisasi dan penjelasan program telah dilakukan, tutor telah dilatih terlebih dahulu. Disamping itu, ditemukan juga bahwa peserta tidak rajin atau tidak sungguh-sungguh mengikuti program PJJ, kurang aktif mengikuti program PJJ, bahan ajar dan semua buku petunjuk yang ditulis dalam bahasa Inggris merupakan kendala bagi peserta didik. Simanjuntak & Siahaan (2003) menemukan tidak ada perbedaan hasil belajar yang signifikan pada pelajaran remedial Bahasa Inggris antara kelompok yang menggunakan Internet dan tanpa Internet. Di samping itu ditemukan bahwa penyebab kegagalan siswa adalah kurangnya penguasaan siswa mengenai pemanfaatan piranti lunak WebCT, lambannya akses, dan terdapat kelemahan pada program remedial itu sendiri, misalnya penyajian bahan belajar remedialnya yang kurang jelas atau terlalu sulit dipahami siswa karena padat dengan rumus/formula. Artikel ini membahas sejauhmana layanan UT Online dimanfaatkan oleh mahasiswa UT yang melakukan registrasi di UPBJJ Yogyakarta. Ada tiga variabel yang digunakan dalam penelitian ini, variabel informasi layanan UT Online yang terdiri dari 12 indikator; variabel pemanfaatan layanan UT Online yang terdiri dari 21 indikator, dan variabel hambatan dan harapan layanan UT Online terdiri dari 4 indikator. Populasi dalam penelitian ini adalah semua mahasiswa reguler yang melakukan registrasi pada masa ujian 2003.2 (1455 mahasiswa). Adapun jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 145 orang, diambil secara quota random sampling. Penelitian ini dilaksanakan selama empat bulan, Maret-Juni 2004, bertempat di UPBJJ-UT Yogyakarta. Data penelitian diperoleh melalui angket (kuesioner) yang telah terlebih dahulu diuji coba terhadap 30 orang responden guna melihat tingkat reliabilitas dari alat ukur tersebut (tingkat reliabilitas 0,9195%). Hasil uji coba menunjukkan reliabilitas angket tinggi yang berarti instrumen memiliki tingkat kepercayaan tinggi dan dapat digunakan sebagai alat ukur pada responden sebenarnya tanpa ada revisi butir soal angket. Validitas alat ukur dalam penelitian ini mengacu pada
71
Jurnal Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh, Vol. 6, No. 2, September 2005, 69 - 76
validitas isi, karena sejak awal penyusunan instrumen yakni mulai dari memecah variabel menjadi sub variabel, merumuskan indikator sampai pada penulisan butir-butir pertanyaan angket, peneliti sudah bertindak dengan sangat hati-hati dan penulisan butir soal angket mengacu pada kisi-kisi yang telah ditetapkan sebelumnya. Selanjutnya untuk mengetahui sejauhmana pemanfaatan layanan UT Online oleh mahasiswa, data dianalisis menggunakan statistik deskriptif yaitu prosentase. HASIL DAN PEMBAHASAN Informasi Layanan UT Online Hasil penelitian yang berkenaan dengan informasi layanan UT Online akan dipaparkan pada Tabel 1. Tabel 1. Informasi Layanan UT Online Pertanyaan angket Informasi adanya layanan UT Online Mengikuti pelatihan khusus UT Online Membaca brosur khusus UT Online Informasi langsung dari staf UPBJJ Mendengar dari siaran radio UT Online diakses dari komputer pribadi di rumah UT Online diakses dari komputer di tempat kerja/kantor UT Online diakses dari Warnet/Warintek /Warposnet UT Online diakses pagi hari UT Online diakses jam kerja UT Online diakses sore hari UT Online diakses malam hari Keterangan : TP = Tidak pernah JR = Jarang
KD = Kadang-kadang SR = Sering
TP 22,7 89,7 46,9 37,9 70,4 95,1
Hasil angket (%) JR KD SR 26,9 35,2 14,5 10,3 16,6 23,4 11,0 23,5 24,1 11,7 10,3 15,9 3,4 2,8 2,1 -
61,4
14,5
17,9
4,1 2,1
65,5
12,4
13,8
6,9 1,4
90,4 62,7 75,2 75,9
4,8 15,2 12,4 4,8
4,1 16,6 6,9 13,8
0,7 3,4 2,1 4,1 1,4 5,5 -
SL 0,7 2,1 2,8 -
SL = Selalu
Hasil angket pada Tabel 1 yang terdiri dari lima kategori yaitu tidak pernah, jarang, kadang-kadang, sering dan selalu pada dasarnya dapat dibagi menjadi dua kategori 'tidak pernah' (TP) dan 'pernah' (PRH). Kategori 'pernah' merupakan gabungan dari 'jarang', 'kadang- kadang', 'sering', dan 'selalu'. Rangkuman hasil angket yang terdiri dari dua kategori dapat dilihat pada Tabel 2.
72
Sukarsih, Pemanfaatan Layanan Online
Tabel 2. Rangkuman Informasi Layanan UT Online Pertanyaan Angket Informasi adanya layanan UT Online Mengikuti pelatihan khusus UT Online Membaca brosur khusus UT Online Informasi langsung dari staf UPBJJ Mendengar dari siaran radio UT Online diakses dari komputer pribadi di rumah UT Online diakses dari komputer di tempat kerja UT Online diakses dari Warnet/Warintek/Warposnet UT Online diakses pagi hari UT Online diakses jam kerja UT Online diakses sore hari UT Online diakses malam hari
Hasil Angket (%) TP PRH 22,7 89,7 46,9 37,9 70,4 95,1 61,4 65,5 90,4 62,7 75,2 75,9
77,3 10,3 53,1 62,1 29,6 4,9 38,6 34,5 9,6 37,3 24,8 24,1
Data pada Tabel 2 menunjukkan bahwa proporsi responden yang mengenal UT Online tergolong tinggi (77,3%). Tingginya proporsi tersebut salah satunya disebabkan karena sosialisasi pimpinan dan staf UPBJJ-UT Yogyakarta yang gencar walaupun hasilnya belum maksimal. Mahasiswa UPBJJ-UT Yogyakarta sebagian besar tidak memiliki komputer di rumah sehingga UT Online diakses di tempat kerja/kantor dan dari Warnet/Warintek/Warposnet. Sebagian besar mahasiswa UPBJJ-UT Yogyakarta bekerja sehingga UT Online diakses pada jam kerja, sore hari, dan malam hari. Pemanfaatan Layanan UT Online Hasil penelitian yang berkenaan dengan pemanfaatan layanan UT Online akan dipaparkan dalam Tabel 3. Sementara itu, rangkuman hasil angket yang terdiri dari dua kategori dapat dilihat pada Tabel 4. Secara keseluruhan pemanfaatan layanan UT Online oleh mahasiswa UPBJJ-UT Yogyakarta tergolong masih kurang dimanfaatkan (26,1%). Mahasiswa Universitas Terbuka UPBJJ Yogyakarta baru memanfaatkan layanan UT Online untuk melihat informasi yang bersifat umum, sementara layanan Kuliah dan Tutorial Online yang memiliki kontribusi maksimal 10% terhadap nilai akhir matakuliah masih sangat kurang pemanfaatannya. Salah satu penyebab sangat kurangnya pemanfaatan layanan kuliah dan tutorial Online oleh mahasiswa Universitas Terbuka UPBJJ Yogyakarta adalah kurangnya sosialisasi terhadap kedua layanan UT Online tersebut.
73
Jurnal Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh, Vol. 6, No. 2, September 2005, 69 - 76
Tabel 3. Pemanfaatan Layanan UT Online Hasil angket (%) Pertanyaan angket Melihat program pendidikan yang ditawarkan UT Melihat cara registrasi UT Melihat kalender akademik Melihat Naskah Tugas Mandiri (TM) Melihat nilai UAS Melihat jurnal elektronik Melihat abstrak hasil penelitian Mengikuti Kuliah / Tutorial Online 1 - 3 matakuliah Mengikuti Kuliah / Tutorial Online 4 - 6 matakuliah Mengikuti Kuliah / Tutorial Online 7 - 10 matakuliah Melihat bahan ajar Melihat tes formatif Melihat soal-soal latihan Melihat program video online Meminta saran pemilihan matakuliah Meminta saran cara belajar efektif Meminta saran pindah lokasi ujian Meminta saran pindah program studi Meminta saran pindah UPBJJ Meminta saran numpang ujian Meminta informasi tentang alih kredit
SL 4,8
TP 45,6
JR KD SR 13,1 25,5 11,0
51,0 54,5 55,2 50,2 73,1 80,0 82,6
15,9 9,0 13,1 9,0 15,2 12,4 5,5
14,5 13,1 13,1 9,7 6,9 4,1 5,5
11,7 13,8 10,3 16,6 3,4 2,8 2,8
6,9 9,7 8,3 14,5 1,4 0,7 -
91,7
5,5
2,1
-
0,7
92,4
6,2
1,4
-
-
53,0 62,1 63,4 83,5 73,1 75,9 93,1 93,1 95,8 96,5 86,9
8,3 11,7 11,0 10,3 9,0 7,6 5,5 4,8 2,1 2,1 4,8
15,2 11,0 9,7 5,5 11,7 11,0 1,4 2,1 1,4 0,7 6,2
14,5 6,2 8,3 5,5 4,1 0,7 0,7 0,7
9,0 9,0 7,6 0,7 0,7 1,4 1,4
Hambatan dan Harapan atas Layanan UT Online Kesulitan/hambatan yang dirasakan responden adalah aksesnya lama/sulit, belum semua matakuliah disajikan online, materi penyampaian kurang jelas, lambat menjawab permasalahan yang ditanyakan mahasiswa, dan informasi yang disajikan kurang up to date. Saran yang diberikan responden meliputi akses dipercepat/mudah, tampilan website lebih menarik, semua matakuliah disajikan secara online, penyampaian materi sejelas mungkin, informasi yang diberikan up to date, jawaban kepada mahasiswa dipercepat, dan meminta UT bekerja sama dengan semua Warnet/Warintek/Warposnet yang ada sehingga khusus mahasiswa UT mendapat diskon ketika akses Internet.
74
Sukarsih, Pemanfaatan Layanan Online
Tabel 4. Rangkuman Pemanfaatan Layanan UT Online Pertanyaan Angket Melihat program pendidikan yang ditawarkan UT Melihat cara registrasi UT Melihat kalender akademik Melihat Naskah Tugas Mandiri (TM) Melihat nilai UAS Melihat jurnal elektronik Melihat abstrak hasil penelitian Mengikuti Kuliah /Tutorial Online 1 - 3 matakuliah Mengikuti Kuliah /Tutorial Online 4 - 6 matakuliah Mengikuti Kuliah /Tutorial Online 7 - 10 matakuliah Melihat bahan ajar Melihat tes formatif Melihat soal-soal latihan Melihat program video online Meminta saran pemilihan matakuliah Meminta saran cara belajar efektif Meminta saran pindah lokasi ujian Meminta saran pindah program studi Meminta saran pindah UPBJJ Meminta saran numpang ujian Meminta informasi tentang alih kredit
Hasil Angket (%) TP PRH 45,6 54,4 51,0 49,0 54,5 45,5 55,2 44,8 50,2 49,8 73,1 26,9 80,0 20,0 82,6 17,4 91,7
8,3
92,4
7,6
53,0 62,1 63,4 83,5 73,1 75,9 93,1 93,1 95,8 96,5 86,9
47,0 37,9 36,6 16,5 26,9 24,1 6,9 6,9 4,2 3,5 13,1
KESIMPULAN & SARAN Kesimpulan 1. Proporsi responden yang telah mengenal layanan UT Online tergolong tinggi (77,3%). 2. Pemanfaatan layanan UT Online oleh responden tergolong kurang (26,1%). 3. Hambatan yang dirasakan responden adalah akses lama, belum semua matakuliah disajikan online, materi penyampaian kurang jelas, lambat menjawab permasalahan yang ditanyakan mahasiswa, dan informasi yang disajikan kurang up to date. 4. Harapan responden adalah akses dipercepat, tampilan website lebih menarik, semua matakuliah disajikan secara online, penyampaian materi sejelas mungkin, informasi yang diberikan up to date, jawaban kepada mahasiswa dipercepat, dan meminta UT bekerja sama dengan semua Warnet/Warintek/Warposnet yang ada sehingga khusus mahasiswa UT mendapat diskon ketika akses Internet. 75
Jurnal Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh, Vol. 6, No. 2, September 2005, 69 - 76
Saran 1. Pimpinan dan seluruh staf UPBJJ UT Yogyakarta supaya lebih meningkatkan sosialisasi mengenai layanan UT Online karena belum semua mahasiswa UPBJJ-UT Yogyakarta mengetahui keberadaan layanan UT Online dan memanfaatkannya. 2. UT Pusat mohon saran/masukan dari mahasiswa UPBJJ-UT Yogyakarta dijadikan bahan dalam meningkatkan pelayanan UT Online, disamping meningkatkan sosialisasi layanan UT Online supaya seluruh mahasiswa yang tersebar di seluruh Indonesia lebih mengenal layanan UT Online dan memanfaatkannya. REFERENSI Kristiadi. (2003). Potensi telematika dalam peningkatan akses dan kualitas pembelajaran. Makalah disampaikan pada Seminar Nasional Teknologi Pembelajaran di Hotel Inna Garuda Yogyakarta. Simanjuntak, W.B.P. & Siahaan, S. (2003). Studi eksperimen tentang pemanfaatan Internet untuk kegiatan belajar remedial di Sekolah Menengah Umum di Jakarta. Paper disajikan pada Seminar Nasional Teknologi Pembelajaran di Hotel Inna Garuda Yogyakarta. Soekartawi. (2003). Beberapa kesulitan dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis web pada sistem pendidikan jarak jauh. Makalah disampaikan pada Seminar Nasional Teknologi Pembelajaran di Hotel Inna Garuda Yogyakarta. Tim Uji Coba UT Online. (2002). Buku panduan kuliah online, tutorial online, dan konseling online. Jakarta: Universitas Terbuka
76