MODUL IV PROCEDURE
Untuk dapat mengendalikan sebuah program, anda dapat membuat suatu blok perintah yang diberi nama. Dan ketika anda ingin menjalankan program tersebut anda tinggal memanggil nama bloknya saja. Nama blok kumpulan program tersebut disebut dengan sub rutin. Sub rutin tersebut dapat mengurangi jumlah baris dalam kode program, karena jika butuh kode tersebut kita cukup memanggil nama sub rutin saja. Sub rutin ini biasa digunakan untuk blok program yang sering dipakai, seperti perhitungan, manipulasi teks, serta objek dan manipulasi database. Dalam Microsoft Visual Basic ini sub rutin dibagi menjadi dua macam, yaitu procedure(prosedur) dan function(fungsi). Selain itu ada beberapa keuntungan kenapa menggunakan sebuah procedure dan function, yaitu antara lain : • Dapat membagi program menjadi komponen yang mandiri. • Satu procedure dapat dipakai berulang-ulang. • Mudah untuk dikembangkan, karena muda untuk dimodifikasi. Ada pun perbedaan dari procedure dan function itu sendiri, antara lain : • Procedure tidak dapat mengendalikan nilai. • Function dapat mengendalikan nilai • Property dalam procedure dapat mengambil nilai dan memberikan nilai pada sebuah objek. 1.
Procedure Procedure digunakan untuk memadatkan tugas-tugas berulang ataupun proses proses yang digunakan bersama, seperti perhitungan yang sering dilakukan , text dan manipulasi kontrol, serta operasi database. Penggunaan procedure sangat menghemat penulisan kode program, karena kode-kode program yang sama dibeberapa tempat cukup dibuat pada satu bagian saja. Selain itu, procedure akan memudahkan perbaikan kode program bila terjadi perubahan atau kesalahan, karena perbaikan cukup dilakukan pada satu bagian saja. Bentuk umum : [Private|public|static]Sub namaprosedur (daftarargumen) …statement… End Sub Keterangan : • Public : Procedure dapat diakses di semua procedur dalam semua modul. • Private : Procedure dapat diakses oleh procedure lain dalam satu modul. • Static : variabel local dari procedure dipertahankan nilainya. Atribut static tidak memengaruhi variabel yang di deklarasikan di semua function.
Setiap saat anda dapat memanggil procedur, perintah-perintah diantara Sub dan End Sub yang akan di eksekusi ketika program dipanggil. Procedure dapat diletakkan pada standart modul, class module, dan form module. Secara default procedure bertipe Public dalam semua modul yang berarti mereka dapat dipanggil dari dalam aplikasi. Argumen dari procedure ini seperti deklarasi variabel dan akan diberi nilai saat procedure dipanggil. Dalam Microsoft Visual Basic ada 2 macam tipe procedure, yaitu : a) General Procedure Tipe procedur ini enderung didefinisikan sendiri oleh programmer. Setelah didefinisikan general procedure, maka procedure tersebut dapat dipanggil di semua tubuh program. Untuk membuat general procedure anda harus mendefinisikan sendiri. Contoh general procedure tanpa parameter : Public Sub judul (txtjudul) Lbljudul.Caption txtjudul End Sub Contoh general procedure dengan parameter : Public Sub cmdstatus (status) Cmdsimpan.Enabled = Status Cmdtambah.Enabled = Status CmdEdit.Enabled = Status End Sub b) Event Procedure Event procedure hanya bias dijalankan apabila ada event dari user program. Event Procedure dapat dijalankan pada saat run-time. Event procedure dipasangkan pada event sebuah objek misalnya tombol (CommandButton) Contoh Event : Command1_click, Form_Load, txtNama_Keypress Penulisan sriptnya : Private Sub Command1_Click() Dim a, b, c As Integer a = Val (Text1.text) b = Val (Text2.Text) c = a + b Text3.Text = c End Sub Ada beberapa event yang sering dipakai dalam membangun sebuah aplikasi antara lain sebagai berikut : Nama Objek Singkatan Click Ketika objek diklik (tombol kiri) DblClick Ketika objek di dobel klik Load Ketika form dipanggil MouseDown Ketika tombol mouse di klik
MouseMove Change KeyPress
Ketika mouse melewati objek Ketika isi teks sebuah objek berubah Ketika tombol keyboard ada yang ditekan
Cara memanggil procedure Untuk memanggil sebuah procedure ada cara tersendiri. Anda dapat memanggil procedur dengan menggunakan perintah berikut : Call namaprosedur Atau dengan cara langsung dipanggil nama procedurnya. Contoh : Call judul Call cmdstatus(False) Latihan Buatlah sebuah procedur dengan tampilan desain seperti di bawah ini
Kemudian atur propertynya seperti di bawah ini :
Setelah itu ketik script programnya seperti di bawah ini :
Gambaran penjelasan dari proses procedure dalam program di atas adalah sebagai berikut :