MODUL 3 DASAR – DASAR PROSEDUR PEMBUKUAN Tujuan pembelajaran. Setelah mempelajari bab ini, diharapkan mampu untuk: 1. Menyebutkan nama nama rekening yang sering dipergunakan dan hal – hal yang dicatat dalam rekening – rekening terebut. 2. Menerapkan aturan pendebetan dan pengkreditan dalam pencatatan transaksi. 3. Menyebutkan saldo yang biasa terjadi pada rekening – rekening aktiva, kewajiban, modal, pendapatan dan biaya. 4. menyebutkan tujuan dan proes pembuatan Neraca Saldo.
REKENING SEBAGAI ALAT PENCATATAN. Rekening adalat alat untuk mencatat transaksi – transaksi keuangan yang bersangkutan dengan aktiva, kewajiban, modal, pendapatan dan biaya. Tujuan pemakai rekening adl untuk mencatat data yang akan menjadi dasar penyusunan laporan – laporan keuangan. Kumpulan – kumpulan dari rekening disebut buku besar. Penggolongan rekening. 1. Rekening – rekening neraca ( rekening riil ). Yaitu rekening – rekening yang pd akhir periode akan dilaporkan pada neraca. Meliputi rekening – rekening Aktiva ( harta ), rekening – rekening kewajiban ( utang ), rekening – rekening modal. 2. Rekening – rekening rugi laba ( rekening nominal ). Yaitu rekening – rekening yang akhir periode akan dilaporkan dalam laporan rugi laba. Meliputi rekening pendapatan dan rekening biaya.
Bentuk dan Isi Rekening. Bentuk yang paling sederhana adalah berbentuk T. Nama Rekening ( Sisi Debet )
( Sisi Kredit )
Secara lengkap bentuk rekening T dapat dilukiskan : Nama Rekening Tanggal
Keterangan Sisi Debet
F
Jumlah
Tanggal
Keterangan Sisi Kredit
F
Jumlah
HUBUNGAN ANTARA REKENING – REKENING RIIL DENGAN NERACA 1. Pertambahan aktiva dicatat disebelah debet. 2. Pertambahan kewajiban dan modal dicatat disisi kredit. 3. Pengurangan aktiva dicatat disebelah kredit. 4. Pengurangan kewajiban ( utang ) dan modal dicatat disisi debet.
Contoh.
1. Pada tanggal 1 September 1996, Tuan A mendirikan Perusahaan Reparasi TV “ Cepat”, sebagai modal pertama pada perusahaan. Tuan A menyetorkan uamg tunai sebesar Rp. 260.000. Kas a). Rp. 260.000
Modal, Tuan A a). Rp. 260.000
2. Perusahaan membeli onderdil – onderdil TV sebesar Rp. 70.000 secara tunai. Kas a). Rp. 260.000
b). Rp. 70.000
Modal, Tuan A a). Rp. 260.000
Onderdil TV b). Rp. 70.000
3. Perusahaan Reparasi TV membeli peralatan reparasi sebesar Rp. 240.00. Untuk membeli peralatan reparasi, perusahaan membayar sejumlah uang Rp. 150.000, dan sisanya akan dibayar 2 bulan kemudian. Kas a). Rp. 260.000
b). Rp. 70.000 c). Rp. 150.000 Onderdil TV
b). Rp. 70.000
Peralatan Reparasi c). Rp. 240.000
Utang Dagang c). 90.000
Modal, Tuan A a). Rp. 260.000
HUBUNGAN ANTARA REKENING – REKENING NOMINAL DENGAN MODAL 1. Apabila laba, modal bertambah. 2. Apabila rugi, modal berkurang. Dengan kata lain, pendapatan cenderung menambah modal dan biaya mengurangi modal. NERACA SALDO Neraca Saldo adalah daftar yang berisi saldo-saldo dari seluruh rekening yang ada di dalam buku besar pada suatu saat tertentu. Tujuan pembuatan Neraca Saldo adalah : 1. Untuk menguji kesamaan debit dan kredit di dalam buku besar 2. Untuk mempermudah penyusunan laporan keuangan Proses Pembuatan Neraca Saldo : 1. Pertama-tama jumlahkan kolom debit dan kredit semua rekening yang terdapat di buku besar. 2. Tuliskan hasil penjumlahan tersebut pada kolom yang sesuai dalam rekening yang bersangkutan. 3. Hitunglah saldo semua rekening yang terdapat dalam buku besar, yaitu dengan cara mencari selisih jumlah kolom debit dan jumlah kolom kredit yang yang telah dilakukan pada nomor 2. 4. Susunlah Neraca Saldo yang berisi nama-nama semua rekening yang terdapat dalam buku besar beserta saldonya masing-masing yang telah ditentukan pada nomor 3.
Nama Perusahaan Neraca Saldo Tanggal ......... Saldo Nama Rekening
Debet
Kredit
Pengertian Rekening. Rekening adalah blok bangunan dasar dari akuntansi yang masing – masing rekening memiliki tujuan tertentu. Ada 3 karakteristik dari rekening : 1. Setiap rekening memiliki judul yaitu nama transaksi yang akan dicatat dalam rekening tersebut. 2. Setiap rekening mempunyai ruang untuk mencatat peningkatan jumlah pos atau item yang bersangkutan. 3. Setiap rekening mempunyai ruang untuk mencatat penurunan jumlah pos atau item yang bersangkutan. Klasifikasi Rekening Utama : A. Aktiva ( assets ). Aktiva adalah kekayaan atau sumber ekonomik yang dikuasai perusahaan dan digunakan untuk kegiatan operasional perusahaan untuk mencapai tujuannya. Aktiva dibagi 3 Kategori : 1. Aktiva Lancar. Adalah uang tunai atau aktiva lainnya yang diharapkan segera menjadi uang tunai atau habis menjadi biaya dalam kegiatan usaha untuk jangka waktu relatif singkat yaitu jangka waktu siklus operasi normal perusahaan dan atau dalam jangka waktu 12 bulan dari tanggal Neraca. Contoh :
-
Kas ( cash ). Adalah nama rekening yang digunakan untuk mencatat uang tunai.
-
Surat berharga. Surat berharga ini merupakan bentuk penyertaan sementara dalam rangka pemanfaatan dana yang tidak digunakan. Jika perusahaan membutuhkan dana maka surat berharga tersebut dapat segera dijual.
-
Persediaan Barang Dagangan. Adalah nama rekening yang digunakan untuk mencatat barang – barang yang dibeli perusahaan yang kemudian akan dijual lagi oleh perusahaan dalam kepentingan untuk memperoleh hasil.
-
Piutang Usaha atau Dagang. Adalah aktiva yang timbul karena penjualan jasa atau barang secara kredit.
-
Piutang Wesel. Adalah surat perintah membayar sejumlah uang pada hari tertentu dengan atau tanpa bunga.
-
Perlengkapan. Adalah nama rekening yang digunakan untuk mencatat barang habis pakai yang dubeli dan digunakan oleh perusahaan. Misal tinta, kertas dll.
-
Biaya Dibayar dimuka / persekot. Adalah pembayaran terlebih dahulu untuk sesuatu hal yang belum terpakai sampai saat disusun neraca. 2. Aktiva Tetap. Adalah aktiva tahan lama berwujud yang digunakan dalam usaha pokok perusahaan. Tanah, Bangunan, Kendaraan, peralatan dll, kecuali tanah aktiva tersebut memiliki umur ekonomi. Pengertian dari umur ekonomis adalah masa manfaat dari suatu aktiva.
3. Aktiva Tetap Tidak Berwujud. Mencerminkan hak atau posisi yang menguntungkan perusahaan dalam menghasilkan pendapatan. -
Hak Cipta / paten. Adalah hak yang diberikan pemerintah kepada seseorang yang menemukan produk baru dan melarang pihak lain untuk meniru atau membuatnya.
-
Hak cetak. Adalah hak penerbit untuk mencetak suatu karangan, memperbanyak atau menjualnya.
-
Goodwiil. Adalah keunggulan suatu perusahaan dibandingkan dengan perusahaan lain. Hal ini akibat karena manajemen yang baik, harga kpmpetitif dll.
B. Kewajiban ( Liabilities ). Adalah suatu jumlah rupiah yang harus dibayar atau dilunasi perusahaan dengan menggunakan kekayaan perusahaan kepada pihak diluar pemilik. 1. Kewajiban Lancar. Adalah kewajiban yang diharapkan akan dilunasi dalam jangka waktu 1 tahun dengan menggunakan sumber dari aktiva lancar atau menimbulkan kewajiban lancar lainnya. -
Utang Usaha. Adalah utang yang timbul akibat pembelian barang / jasa secara kredit.
-
Utang Wesel. Adalah janiji tertulis untuk membayar sejumlah uang tertentu pada saat tertentu.
-
Utang Biaya. Adalah biaya yang diperhitungkan sebagai biaya periode yang bersangkutan tetapi sampai saat disusunnya neraca belum dibayar. Misal Utang gaji, Utang Pajak, Utang Sewa.
2. Kewajiban Tetap.
Adalah berupa pinjaman jangka panjang dengan atau tanpa jaminan benda tetap / benda tdak bergerak. - Utang obligasi. Adalah janji tertulis untuk membayar pokok pinjaman pada saat jatuh tempo disertai dengan bunga yang dibayar secara erkala setiap jngka waktu tertentu. - Utang Hipotik. Adalah pinjaman jangka panjang dengan jaminan aktiva tetap. C. Modal ( Owner’s Eguity ). -
Setoran dari pemilik. Adalah aliran masuk dana atau kenaikan kekayaan karena pemilik menanamkan kekayaan pribadi kedalam perusahaan.
-
Prive. Adalah pengambilan aktiva ( kas atau lainnya )oleh pemilik untuk kepentingan pribadi dalam perrusahaan yang berbentuk perseorangan, CV, Firma. Sedangkan dalam perusahaan yang berbentuk Perseoan Terbatas ( PT ), hal ini berupa distribusi kekayaan kepemilik yang disebut Deviden.
-
Laba ditahan Adalah laba yang diakumulasikan selama beberapa periode yang menunjukan kemampuan perusahaan menghasilkan laba dalam jangka panjang.
PENDAPATAN. Adalah aliran masuk dana ( kas atau lainnya ) yang diperoleh perusahaan dalam suatu periode akuntansi. -
Pendapatan Usaha. Adalah pendapatan yang berhubungan langsung dengan kegiatan usaha.
-
Pendapatan Di Luara Usaha.
Adalah pendapatan yang tidak berhubungan langsung dengan kegiatan usaha. Misal pendapatan bunga karena perusahaan memiliki deposito di Bank. BIAYA. Adalah aliran keluar kekayaan atau aktiva yang melekat pada produk atau jasa yang diserahkan perusahaan kepada konsumen dalam rangka menimbulkan pendapatan dalam suatu periode akuntansi. -
Biaya Usaha. Adalah pengorbanan yang langsung berhubungan dengan kegiatan usaha.
-
Biaya Lain – lain. Adalah pengorbanan yang tidak langsung berhubungan dengan kegiatan pokok usaha. Misal biaya bunga yang dibayar perusahaan karena perusahaan memiliki pinjaman di Bank.
Contoh soal : Pada tanggal 1 Januari 2008, Tuan A ( seorang arsitek ) membuka sebuah biro perencanaan bangunan. Transaksi yang terjadi selama bulan Januari 2008 adalah sebagai berikut : Januari
2
Tuan A menanamkan modalnya pada perusahaan sebesar Rp. 75.000.000.
4
Dibeli sebuah mobil bekas seharga Rp. 68.000.000. Dari jumlah tersebut Rp. 14.000.000 dibayar tunai, selebihnya secara kredit.
7
Dibayar sewa kantor bulan januari Rp. 8.000.000.
8
Dibeli perlengkapan kantor secara tunai Rp. 2.250.000.
9
Dibeli peralatan kantor secara kredit di toko ABC Rp. 42.000.000.
12 Dibayar premi asuransi Rp. 4.000.000. 15 Diterima pembayaran dari seorang klien secara tunai Rp. 20.000.000. 17 Membayar utang kepada toko ABC Rp. 21.000.000. 19 Dibayar macam – macam biaya Rp. 500.000. 22 Dikirimkan tagihan kepada seorang klien yang telah menggunakan jasa perusahaan secara kredit Rp. 25.000.000. 24 Dibayar gaji Rp. 10.000.000. 27 Dibayar macam – macam biaya Rp. 700.000 Diminta : 1. Hitunglah saldo masing – masing rekening ? 2. Susunlah Neraca Saldo per 31 Januari 2008.
Contoh 2. Pada tanggal 1 November 2008, Joan mendirikan Perusaahan Jasa dalam bidang Konsultasi Keuangan Dan Manajemen. Transaksi – transaksi yang terjadi selama bulan November 2008 adalah sebagai berikut : Tanggal 1 1 5
Transaksi - Transaksi Joan menyetorkan uang ke Perusahaan sebesar Rp. 8.500.000 Joan membayar sewa bulan ini sebesar Rp. 300.000. PT. ABC telah menggunakan jasa konsultan perusahaan Joan untuk membuat laporan keuangan bulan Oktober. Uang yang diterima oleh Joan sebesar Rp.
8
4.150.000. Dibeli 2 set komputer sebesar Rp. 2.500.000. Setuju untuk dibayar dimuka
10
sebesar Rp. 1.250.000, dan sisanya dibayar bulan Desember. Diteima secara tunai dari klien atas pelayanan jasa yang diberikan Rp.
15
2.000.000. Joan mengambil uang perusahaan untuk membayar service mobil adiknya
20 25
sebesar Rp. 500.000. Joan membeli polis asuransi untuk 1 tahun sebesar Rp. 5.000.000. Perusahaan Joan menerima tagihan penggunaan telepon bulan ini sebesar Rp.
27
200.000 dan langsung dibayar hari ini juga. Sejak awal bulan November perusahaan Joan menggunakan jasa Majalah
30
Bisnis untuk mempublikasikan usahanya dan membayar sebesar Rp. 250.000. Perusahaan joan membayar gaji karyawan bulan november sebesar Rp. 5.000.000.
Diminta : 1. Hitunglah saldo masing – masing rekening ? 2. Susunlah Neraca Saldo per 31 Januari 2008.