P E TA J A L A N ( R O A D M A P ) MENUJU BRT DI BOGOR
Agustus 2016 Annie Weinstock, BRT Planning International, LLC Bekerjasama dengan Yoga Adiwinarto dan UN-Habitat
U C A PA N T E R I M A K A S I H “Laporan ini disusun oleh Annie Weinstock, BRT Planning International, LLC untuk UN-Habitat,atas permintaan dari Pemerintah Kota Bogor, Indonesia. Ms. Weinstock mengucapkan terima kasih atas masukan yang diberikan oleh Dr. Walter Hook dan Sahra Mirbabaee dari BRT Planning International, LLC; Yoga Adiwinarto dan W ildan Abdurrahman dari the Institute for Transportation and Development Policy (ITDP); Stevanus Ayal; Stefanie Holzwarth dan Debashish Bhattacharjee dari UN-Habitat; serta Tedy Murtejo dari GIZ. Penyusunan laporan ini didanai oleh UN-Habitat, yang didukung oleh the International Council for Local Environmental Initiatives (ICLEI).”
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
2
P E TA J A L A N ( R O A D M A P ) MENUJU BRT DI BOGOR
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
1
AKRONIM DAN SINGKATAN
APTB A n g kut an Perb at as an Teri nteg ras i B us way B&A B o ard i ng and Al i g ht i ng BMC
B u s Manag ement Co mp any
BPTJ B a d an Peng el o l a Trans p o r t as i J ab o d et abe k BRT B u s Rap i d Trans i t B-TOP B o go r Trans p o r t at i o n Pro g ram FVO Fre q uency and Vehi cl e Occup ancy GIZ D e ut s che Ges el l s chaft für Internat i o nal e Zu sammenarb ei t HOV H i gh Occup ancy Vehi cl e PCE Pa ss eng er Car E q ui val ent PDJT Pe rus ahaan Daerah J as a Trans p o r t as i PPHPD Pe rs o ns p er Ho ur p er Di rect i o n
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
2
DAFTAR ISI Konten 1. RINGKASAN EKSEKUTIF..............................................5 Rekomendasi untuk Infrastruktur Full-BRT. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 7 Rekomendasi untuk Layanan BRT. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 10 Rute APTB . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 11 Transformasi Angkot. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 11 Menuju BRT dengan Standar Emas . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 12
2. INTRODUKSI.............................................................13 Tentang Proyek . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 14
3. APA ITU BRT?........................................................... 15 Bus Rapid Transit. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 16
4. KONDISI ANGKUTAN UMUM...................................... 17
Angkot. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 18
Program Shift Angkot . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 20 Organisasi Angkot. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 21
TransPakuan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 22
Layanan Antarkota APTB (Bogor - Jakarta) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 24
Rute APTB. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 25
Layanan APTB - Tantangan yang Dihadapi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 2 6
5. ANALISIS DATA........................................................ 27 Menuju Jaringan BRT . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 28
6. USULAN INFRASTRUKTUR BRT..................................31
Peningkatan Koridor 1 / Pajajaran Menuju Full BRT. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 35 Konsep Desain - Tipikal. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 37
Rekomendasi untuk Penyempitan Jalan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 38
BRT pada TransPakuan Corridor 4 / Sindang Barang. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .40
Tipikal Penampang Melintang dan Operasi Mixed Traffic. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 41
Penyeberangan Sungai dan Perlintasan Kereta Api. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .44
BRT di seputar Kebun Raya Bogor . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .49 Sistem Satu Arah (SSA) . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 50
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
3
DAFTAR ISI 7. RENCANA LAYANAN BRT.......................................... 52 Rencana Awal Layanan BRT di Bogor . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 54
8. REKOMENDASI UNTUK RUTE APTB........................... 58 9. KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT.................... .60 Mengapa Industri Angkot Perlu Dilibatkan?. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 62 Praktek Terbaik dalam Melibatkan Industri Minibus. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 63
Transisi Angkot menuju BRT. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 64
Identifikasi Rute Yang Terkena Imbas. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 64 Formasi Perusahaan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .65 Proses Tender. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 66 Kontrak Nilai Kotor vs. Kontrak Nilai Bersih. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 67 Pengadaan Bus. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 68
Hubungan dengan TransPakuan. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 69
10. MENUJU BRT DENGAN STANDAR EMAS................... 70
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
4
1.RINGKASAN
EKSEKUTIF
RINGKASAN EKSEKUTIF Laporan ini bertujuan untuk mengkaji potensi penerapan Bus Rapid Transit (BRT) di Kota Bogor dan memberikan rekomendasi jalan terbaik untuk mewujudkannya. Meskipun terjadi peningkatan penggunaan kendaraan pribadi, Bogor tetap memiliki jumlah pengguna angkutan umum yang signifikan, khususnya untuk pengguna angkot. Akan tetapi, para pengguna angkutan umum ini terus menghadapi peningkatan kemacetan setiap tahunnya . Bagi penggunanya, angkutan umum tidak lagi menjadi moda yang menarik; sementara bagi pemilik dan operator angkot, usaha angkutan umum menjadi tidak menguntungkan lagi. TransPakuan, sebuah sistem bus yang lebih formal di Bogor, dikembangkan untuk menyelesaikan masalah melalui penggunaan bus yang lebih baru dan besar, serta stasiun khusus. Akan tetapi, saat ini kondisi armada bus dan stasiun tidak terpelihara dengan baik dan tanpa jalur khusus, sistem TransPakuan akan menghadapi kemacetan lalu lintas yang sama
dihadapi oleh kendaraan lain. Dikarenakan beroperasi langsung dibawah perusahaan daerah, sistem TransPakuan tidak memiliki kontrak layanan yang kompetitif untuk memastikan terpeliharanya bus dan stasiun dengan baik. Persaingan antara TransPakuan dan angkot akibat rute yang berimpit juga mengakibatkan rendahnya keuntungan bagi operator angkot dan ketergantungan TransPakuan pada subsidi. Sistem BRT di Bogor dapat meningkatkan layanan TransPakuan ke level yang lain. BRT untuk Bogor akan dirancang dengan jalur khusus, stasiun yang tertutup dan terlindung dari cuaca, sistem pembayaran tiket off board, anjungan naik penumpang yang selevel dengan lantai bus dan armada baru. Layanan BRT akan dikembangkan dengan menggunakan infrastruktur baru guna mengantarkan penumpang ke tempat tujuan tanpa berganti moda. Industri angkot akan dilibatkan sebagai operator BRT, guna membentuk perusahaan bus yang modern dan kompetitif.
Foto 1.1: Pemandangan Bogor, Sumber: Rumah Dijual
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
6
RINGKASAN EKSEKUTIF
Pajaja
an
g
Jl. R
. Sid
aya
Jl
Rekomendasi untuk BRT di Bogor disusun berdasarkan data yang diterima dari pemerintah kota, data yang diambil pada jam puncak, observasi lapangan dan konsultasi dengan instansi pemerintah kota. Infrastruktur BRT diusulkan dibangun pada ruas-ruas jalan berikut (lihat ilustrasi pada Gambar 1.1).
ran
Rekomendasi untuk Infrastruktur Full-BRT
B
ar
g an
Kebun Raya Bogor
Gambar 1.1: Rekomendasi jaringan infrastruktur BRT untuk Bogor
Konfigurasi infrastruktur BRT di Bogor, meliputi:
Peningkatan TransPakuan Koridor 1 Menjadi Infrastruktur Full-BRT
Koridor 1 TransPakuan, mulai dari Kebun Raya Bogor hingga akses BORR (Bogor Outer Ring Road) di sebelah utara, secara umum memiliki ruang yang memadai untuk 2 jalur khusus BRT (di tengah)
dengan dua lajur lalu lintas umum di tiap sisinya, serta stasiun BRT (di median jalan) pada beberapa lokasi. Gambar 1.2 menunjukkan penampang melintang tipikal untuk BRT di Jalan Pajajaran.
Gambar 1.2: Tipikal konfigurasi jalur BRT untuk Jalan Pajajaran
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
7
RINGKASAN EKSEKUTIF Pengembangan TransPakuan Koridor 4 sebagai Full-BRT TransPakuan koridor 4 merupakan koridor angkutan umum dengan permintaan penumpang paling tinggi di Kota Bogor. Tidak hanya dibebani oleh pengguna angkutan umum yang bergerak dari pusat kota menuju arah barat laut dan sebaliknya, koridor 4 juga melintasi Stasiun Kereta Api Bogor. Di lokasi ini, banyak rute angkutan umum bertemu dengan beban pergerakan tinggi dari penumpang yang hendak mengakses stasiun KA setiap hari. Tingkat kemacetan
di sepanjang koridor ini cukup tinggi, untuk itu menempatkan TransPakuan dengan tingkat layanan seperti saat ini, tidak akan dapat menyelesaikan masalah yang ada. Koridor ini, termasuk segmen jalan yang melintasi stasiun KA (Jl. Kapt. Muslihat), harus menjadi prioritas utama bagi pengembangan BRT.
koridor 4, sistem satu arah direkomendasikan dengan dua lajur lalu lintas ke arah barat pada koridor Sindang Barang dan dua lajur lalu lintas ke arah timur menggunakan koridor Semeru, sebagaimana ditunjukkan pada Gambar 1.3 berikut. Lalu lintas arah timur lalu diarahkan ke Jl. Paledang untuk mencapai pusat kota.
Dikarenakan banyaknya jalan dengan lebar terbatas pada
Gambar 1.3: Skema sistem satu arah direkomendasikan pada koridor Sindang Barang dan koridor Semeru – Paledang, guna meng-akomodasi jalur BRT dua arah pada koridor Sindang Barang Lalu Lintas Arah Timur Lalu Lintas Arah Barat
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
8
RINGKASAN EKSEKUTIF
Jalur BRT akan didesain disepanjang sisi utara kerb jalan dengan konfigurasi dua arah, menggunakan bus 9 m sebagaimana yang ditunjukkan pada Gambar 1.4.
Gambar 1.4: Tipikal penampang melintang BRT di sepanjang koridor Sindang Barang
Membangun Infrastruktur BRT dengan Arah Berlawanan Lalu Lintas (Contraflow) di Sekitar Kebun Raya Bogor Pemerintah Kota Bogor baru saja mengubah arah lalu lintas pada ruasruas jalan di sekitar Kebun Raya Bogor menjadi satu arah, searah jarum jam (Gambar 1.5). Untuk memastikan distribusi maksimal dari layanan BRT pada dua koridor utama, direkomendasikan untuk
mendedikasikan satu lajur pada lingkar dalam sekitar Kebun Raya Bogor sebagai jalur BRT. Desain ini akan beroperasi baik apabila BRT melintas dengan arah berlawanan jarum jam. Seluruh layanan BRT akan mengikuti putaran ini.
Gambar 1.5: Infrastruktur BRT dengan arah berlawanan jarum jam pada kawasan Kebun Raya Bogor
Infrastruktur BRT Lalu Lintas Umum Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
9
RINGKASAN EKSEKUTIF Rekomendasi Untuk Layanan BRT Rencana awal layanan BRT (Gambar 1.6) dikembangkan berdasarkan rute eksisting angkot dan TransPakuan. Jumlah penumpang di setiap rute dikumpulkan dan menjadi bahan kajian. Model layanan langsung (direct service) direkomendasikan. Pada model ini, rute BRT akan beroperasi baik didalam jalur khusus maupun bercampur dengan lalu lintas lain
(mixed traffic) dalam mencapai tujuan akhirnya. Pada sebagian besar kasus, tingkat kemacetan lalu lintas umumnya lebih rendah pada ruas jalan dimana layanan BRT beroperasi secara mixed traffic. Peta berikut menggambarkan rute layanan BRT yang direkomendasikan sebagaimana dijelaskan diatas.
Gambar 1.6: Usulan rute layanan BRT di Bogor. Garis utuh menggambarkan BRT beroperasi dalam jalur khusus, garis putusputus menggambarkan BRT beroperasi secara mixed traffic.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
10
RINGKASAN EKSEKUTIF Rute APTB Angkutan Perbatasan Terintegrasi Busway (APTB) merupakan angkutan yang membawa penumpang dari Bogor menuju Jakarta, menggunakan infrastruktur TransJakarta sehingga penumpang dapat berhenti lebih dekat dengan tujuan akhirnya dibandingkan jika menggunakan kereta. Tetapi di Bogor, rute angkutan ini berhenti di pinggir kota – di Terminal Bubulak dan di Ciawi Rancamaya, sisi tenggara kota. Guna meningkatkan layanan angkutan antara Bogor dan
Jakarta, dengan mengantarkan penumpang lebih dekat ke tempat tujuannya, rute APTB sebaiknya diintegrasikan dengan infrastruktur BRT Bogor yang baru. Sebagai kompensasi, operator bus antarkota lain yang melayani rute Bogor – Jakarta diberikan kesempatan membuat perjanjian dengan TransJakarta untuk menggunakan infrastrukturnya. Kemacetan lalu lintas di tol antara Bogor dan Jakarta tidak terlalu berat, sehingga jalur khusus tidak terlalu diperlukan.
Meskipun demikian, kemacetan menjadi permasalahan pada pintu tol. Pengembangan sistem pembayaran elektronik dengan insentif potongan harga bagi pengguna direkomendasikan untuk mengurangi tingkat kemacetan di pintu tol secara signifikan. Sebagai tambahan, jalur khusus yang lebih panjang dapat disediakan bagi pengguna kartu tol elektronik, termasuk bagi armada APTB, guna mengurangi tingkat kemacetan yang mungkin masih terjadi.
Transformasi Angkot Melihat pada praktek-praktek terbaik di dunia internasional, operator angkot yang terkena dampak dari pengembangan sistem BRT baru sebaiknya dilibatkan sebagai operator dari sistem BRT tersebut. Pendekatan serupa juga telah diangkat dalam B-TOP terkait transisi TransPakuan. BRT akan memberikan kesempatan bisnis yang lebih baik lagi kepada operator angkot yang terdampak. Berdasarkan rekomendasi rute layanan, pemilik angkot pada rute-rute angkot berikut dipertimbangkan akan terkena dampak: Rute 2, Rute 3, Rute 6 AP, Rute 6A AP, Rute 5A AP dan Rute 9.
Koperasi yang melibatkan para pemilik angkot sebagai anggota, perlu diperkuat kembali guna membentuk badan hukum yang mampu bersaing dalam proses tender operator BRT. Tender yang kompetitif untuk dua sampai tiga perusahaan operator bus yang berbeda sebaiknya dilakukan. Hal ini dapat mendorong sistem BRT yang baru untuk beroperasi dengan tingkat pelayanan tinggi, dimana kontrak dapat mengatur penalti bagi operator dengan kinerja buruk dan penghargaan bagi operator dengan kinerja lebih baik. Pengadaan bus akan dilakukan oleh peserta lelang dengan
mengacu pada spesifikasi yang ditetapkan oleh Pemerintah Kota. Model finasial belum dikembangkan untuk sistem BRT yang direkomendasikan, sehingga belum dapat diketahui apakah sistem ini dapat menutup biaya investasi bus dari pendapatan tiket saja. Apabila tidak, maka pemerintah dapat memberikan subsidi guna membantu operator dalam pengadaan bus baru.
“Operator angkot yang terkena dampak dari
pengembangan sistem BRT baru sebaiknya dilibatkan Sebagai operator dari
sistem BRT tersebut”
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
11
RINGKASAN EKSEKUTIF Menuju BRT dengan Standar Emas Pemerintah Kota Bogor sebaiknya mulai berkoordinasi dengan BPTJ (Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek), badan nasional yang dibentuk untuk mengkoordinasikan seluruh rencana transportasi di kawasan Jabodetabek. BPTJ akan membantu pendanaan untuk proyekproyek transportasi di kota-kota dalam kawasan Jabodetabek. Dikarenakan badan nasional ini masih baru, pada saat ini BPTJ masih menetapkan agenda kerjanya. Secara spesifik, Bogor telah ditetapkan sebagai target kota yang akan menerima pendanaan sebagai proyek percontohan. Sistem BRT baru dengan standar emas dapat menjadi kandidat yang baik untuk proyek perintis BPTJ.
Gambar 1.7: Ilustrasi Stasiun BRT dan jalurnya di Bogor
Kota Bogor telah melakukan perbaikan yang progresif di bidang transportasi, dengan membangun trotoar yang lebar dan terlindung dari parkir mobil, serta dinaungi oleh pohon-pohon besar. Pemerintah Kota Bogor harus terus menjadi pemimpin dalam hal ini dengan mengembangkan jaringan BRT berstandar emas, yang akan memberi banyak manfaat bagi warga kotanya dan percontohan bagi kota lainnya di Indonesia.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
12
2.INTRODUKSI
INTRODUKSI Tentang Proyek Kota Bogor terletak di Jawa Barat kurang lebih 60 km dari selatan Jakarta, dan termasuk dalam kawasan metropolitan Jabodetabek. Dengan jumlah populasi lebih dari 1 juta orang, kota ini merupakan kota terbesar ke-14 di Indonesia. Terdapat lebih dari 1,2 juta perjalanan terjadi setiap hari, dengan hampir 600.000 merupakan perjalanan antara Bogor-Jakarta. Layaknya kotakota lain di Indonesia, pengguna angkutan umum di Bogor saat ini banyak beralih ke moda kendaraan pribadi (mobil dan motor). Jumlah perjalanan dengan angkutan umum menurun 23%, sementara kepemilikan kendaran pribadi mencapai ± 65.000 unit mobil (meningkat 8,4% pertahun) dan 280.000 unit motor (meningkat 13,3% per tahun). Ruas jalan di Kota Bogor cenderung lebih sempit dibandingkan kota-kota lain di Indonesia. Sempitnya jalan ditambah dengan meningkatnya penggunaan mobil pribadi menyebabkan kemacetan yang kian memburuk. Beberapa langkah untuk mengatur sistem angkutan umum telah dilakukan beberapa tahun belakangan. Sebagai contoh, Pemerintah Kota Bogor baru mengeluarkan regulasi yang mensyaratkan angkot untuk berbadan hukum, baik koperasi maupun persero. Hal ini menjadi langkah awal dalam menciptakan badan hukum yang menjalankan
dan memelihara armada secara kolektif, meskipun fungsi koperasi masih lebih berupa asosiasi yang tidak mengikat bagi para pemilik armada. Implementasi dari TransPakuan – suatu sistem serupa dengan BRT namun dengan elemen BRT yang lebih sedikit – telah membawa konsep manajemen armada yang terintegrasi dengan bus yang baru dan lebih besar ke Bogor. Meskipun demikian, tanpa jalur khusus, bus TransPakuan tetap terjebak dalam kemacetan seperti kendaraan lainnya dan angkot tetap beroperasi serta bersaing dengan TransPakuan secara paralel.
Perjalanan dengan angkutan umum telah turun sebesar 23%, sementara perjalanan dengan mobil pribadi dan sepeda motor meningkat 8,4% and 13,3% setiap tahun. Kereta jarak jauh melayani dari pusat Kota Bogor menuju Jakarta, Depok dan kota besar lainnya di area Jabodetabek, namun tidak melayani perjalanan didalam Kota Bogor. Sebagian besar penumpang menggunakan angkot menuju stasiun kereta dan berkontribusi pada kemacetan pada jalan-jalan pendekat di sekitar stasiun. Suatu pendekatan harus dilakukan untuk mengurai kemacetan
pada ruas-ruas jalan Bogor dan mengembalikan masyarakat untuk menggunakan angkutan umum lagi. Masterplan Transportasi Kota Bogor 2013-2030 telah disepakati dalam Peraturan Daerah pada tahun 2013. Bogor Transportation Program (B-TOP) telah membawa masterplan tersebut beberapa langkah lebih jauh. Diantara beberapa hal lainnya, B-TOP telah memuat strategi pengembangan angkutan umum massal dan pedoman awal untuk mengatur angkutan umum informal di Kota Bogor. Bus Rapid Transit (BRT) adalah strategi yang mengikuti arahan laporan B-TOP; angkutan umum massal berkelanjutan, yang telah sukses dikembangkan di berbagai tempat di dunia, dalam menciptakan bisnis angkutan yang modern dan kompetitif dari sistem angkutan umum yang informal dan tidak terintegrasi. BRT dapat di implementasikan dalam beberapa tahun dengan anggaran yang mungkin masih sesuai dengan anggaran pemerintah pusat. Laporan ini, “Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT di Bogor” adalah dokumen teknis yang menyajikan rencana awal pengembangan sistem BRT di Bogor. Dokumen ini menyajikan pemikiran terbaru mengenai bagaimana BRT dapat diimplementasikan di Bogor.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
14
3 . A PA I T U B R T ?
APA ITU BRT? Bus Rapid Transit Bus Rapid Transit (BRT) adalah sistem angkutan umum cepat berbasis bus, yang dapat mencapai kapasitas dan kecepatan tinggi dengan biaya yang relatif rendah, melalui kombinasi jalur khusus, sistem pembayaran tiket off board, anjungan penumpang yang selevel dengan lantai bus, prioritas bus di persimpangan dan elemen kualitas layanan lainnya, seperti teknologi informasi real-time dan merek layanan yang kuat. Armada yang khusus dan stasiun bus yang penuh fitur dapat menjadikan sistem Gambar 3.1: Lima elemen kunci mencapai “True BRT.” Sumber: ITDP.org BRT lebih baik. Sistem BRT berkualitas tinggi telah diimplementasikan pada kota-kota di dunia. Sejak 2010, komite yang terdiri dari ahli-ahli BRT kelas dunia berkumpul untuk mendefinisikan elemen-elemen yang ada pada system-sistem BRT terbaik. Hasil dari kegiatan ini, disepakati pertama kali pada 2012, adalah Standar BRT. Standar BRT adalah sistem peringkat yang menilai kualitas dari suatu sistem BRT. Standar ini menyajikan elemen penting BRT dan memberikan kerangka bagi perencana, pembuat kebijakan dan tokoh masyarakat dalam membandingkan sistem BRT yang ada atau rencananya dengan praktek-praktek terbaik (best practice).
Indonesia memiliki satu sistem yang memenuhi standar minimum BRT: TransJakarta. Dengan seluruh elemen dasar BRT, sistem
berstandar perunggu ini masih belum memiliki beberapa elemen yang dapat meningkatkan kualitas BRT.
Standar BRT menggunakan karakteristik desain yang telah terbukti berhubungan dengan peningkatan kinerja dan kepuasan pelanggan dalam berbagai variasi keadaan. Dalam Standar BRT, suatu koridor dalam sistem BRT dapat dikategorikan menjadi standar emas, Gambar 3.2: Lembar penilaian untuk standar perak, standar perunggu, standarisasi BRT. Sumber: BRT Standard atau BRT dasar. 2016
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
16
4 . K O N D I S I A N G K U TA N U M U M
INTRODUCTION
KONDISI ANGKUTAN UMUM “Hingga saat ini, angkutan umum di Bogor masih bergantung pada angkutan umum tidak resmi, seperti angkot dan ojek, untuk mencapai area terpencil. Sejauh ini, peran TransPakuan dalam penyediaan layanan angkutan umum sangat terbatas dibandingkan angkutan umum lainnya di Bogor. Penggunaan kendaraan pribadi, khususnya kendaraan roda dua, menjadi salah satu alasan utama mengapa sistem transportasi Bogor mengalami beban berlebih secara berkepanjangan” - Bogor Transportation Program (B-TOP), Ringkasan Eksekutif Sebagai langkah awal untuk menilai bagaimana BRT dapat berfungsi di Bogor, sangat penting untuk memahami kondisi eksisting angkutan umum di Bogor. Terdapat berbagai jenis jaringan angkutan umum di Bogor. TransPakuan adalah bus umum yang menyediakan layanan di dalam Kota Bogor. Angkot adalah
bentuk tidak formal dari paratransit yang umum digunakan di dalam dan di sekitar Bogor. Angkot melayani perjalanan di dalam dan ke luar wilayah di sekitar Bogor. Rute angkutan pengumpan APTB melintas diantara Terminal Bubulak, dipinggir kota dan Jakarta, menggunakan infrastruktur TransJakarta saat tiba di Jakarta. Layanan bus antar kota beroperasi
dari pusat Kota Bogor menuju kotakota di kawasan Jabodetabek. Terakhir, kereta api penumpang beroperasi secara rutin antara Bogor dan Jakarta, dengan beberapa perjalanan tambahan menuju ke beberapa wilayah Jabodetabek, termasuk Depok dan Sukabumi.
Angkot Seperti banyak kota di negara berkembang, Bogor memiliki layanan minibus informal yang melayani sebagian besar pengguna angkutan umum. Di Bogor, minibus ini dikenal sebagai angkot. Terdapat 23 rute angkot di Kota Bogor dan 10 rute angkot yang beroperasi antara Kota Bogor dan wilayah disekitarnya. Masing-masing angkot memiliki rute yang jelas dan tetap. Foto 4.1: Antrian angkot di depan Stasiun Kereta Bogor. Foto: Walter Hook Nomor rute dipasang didepan dan sisi angkot, dan beberapa waktu lalu terdapat upaya untuk memberikan sistem pewarnaan pada angkot berdasarkan nomor rute untuk memperjelas rute tujuannya.
Sejak 2014, terdapat 3.412 angkot di Bogor (seringkali Bogor disebut sebagai Kota Sejuta Angkot) dengan 2.693 armada beroperasi setiap harinya. Jumlah ini dilaporkan bertambah beberapa tahun
belakangan. Dikarenakan besarnya – dan semakin bertambah – jumlah angkot, ditambah oleh peningkatan penggunaan kendaraan pribadi, usaha angkot menjadi semakin kurang menguntungkan.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
18
KONDISI ANGKUTAN UMUM Biasanya, pengemudi menyewa angkot dari pemilik angkot dengan biaya sewa per hari. Pengemudi harus membayar biaya sewa kepada pemilik dan menyimpan sisa keuntungannya. Biaya sewa bervariasi, bergantung pada : 1. Rute: Semakin gemuk rute, semakin tinggi biaya sewa. Hal ini dikarenakan keuntungan di pegang oleh pengemudi dan tingginya potensi keuntungan pada rute tersebut.
2. Waktu operasi: Interval waktu operasi tertentu lebih menguntungkan dibanding waktu lainnya (misalnya, interval waktu puncak komuter). Pada interval waktu tersebut, biaya sewa menjadi lebih tinggi. Selain itu, sebagian besar pengemudi angkot mempekerjakan kondektur yang berfungsi mengumpulkan pembayaran. Kondektur dipekerjakan dan dibayar langsung oleh pengemudi dari keuntungan yang diperoleh. Hal ini umum terjadi pada paratransit di negara berkembang. Akibatnya, terjadi persaingan ketat memperoleh penumpang dan kadang terjadi penyimpangan rute demi memperoleh lebih banyak penumpang. Angkot juga Gambar 4.1: Rute angkot Bogor. Sumber: Bogor Transportation Program tidak segan berhenti kapan saja untuk (B-TOP) memperoleh lebih banyak penumpang, Gambar 4.2 dihalaman selanjutnya menunjukkan pola perjalanan dari satu angkot di rute 2 untuk lima perjalanan berbeda di satu periode puncak pagi hari. Setiap warna mewakili perjalanan yang berbeda (perlu dicatat, tumpang tindih menyebabkan beberapa warna terlihat buram) dan setiap warna pin mewakili pemberhentian pada
satu perjalanan tertentu. Meskipun pengemudi angkot mengikuti rute 2 yang telah ditetapkan hingga level tertentu, namun lintasan rute dan pemberhentian bervariasi pada tiap perjalanan. Observasi lainnya memperkuat temuan ini.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
19
KONDISI ANGKUTAN UMUM
Gambar 4.2: Pola perjalanan angkot rute 2. 5 perjalanan di satu interval puncak pagi. Pola henti kendaraan
Perjalanan 1
bervariasi.
Perjalanan 2 Perjalanan 3 Perjalanan 4 Perjalanan 5
Program Shift Angkot Pada awal 2009, Kota Bogor meluncurkan program yang disebut dengan “Program Shift Angkot.” Program Shift Angkot membagi satu nomor “shift” untuk masing-masing armada yang harus ditampilkan di muka kendaraan. Shift didesain menjadi A, B, atau C, dan angkot hanya dapat beroperasi pada harihari yang sesuai dengan shiftnya. Program Shift Angkot merupakan upaya untuk mengurangi kepadatan angkot dan menyeimbangkan suplai dengan permintaan. Meskipun demikian, pada prakteknya kendaraan tetap beroperasi setiap saat, terlepas dari shiftnya.
Foto 4.2: Contoh angkot dengan tanda shift pada bagian depan kendaraan. Foto: Annie Weinstock
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
20
KONDISI ANGKUTAN UMUM Organisasi Angkot Hingga 2009, pemilik angkot perorangan mendaftarkan diri melalui Dinas Perhubungan (Dishub) untuk memperoleh ijin rute. Pada 2009, kebijakan nasional baru mensyaratkan pemilik angkutan umum untuk bergabung dalam koperasi atau perusahaan. Hanya anggota koperasi atau perusahaan yang ditunjuk yang dapat mengajukan ijin rute. Hasil dari regulasi ini, sekitar tahun 2013, ±19 koperasi dan 4 perusahaan angkot terbentuk. Suatu rute angkot tidak hanya dilayani oleh koperasi angkot tertentu, namun koperasi dapat mengajukan ijin untuk rute-rute yang berbeda, sehingga setiap rute dapat dilayani oleh angkot dari beberapa koperasi yang berbeda. Sementara biaya sewa angkot bervariasi untuk setiap rutenya, biaya perijinan untuk setiap rute ditetapkan sama oleh peraturan daerah. Ijin rute diberikan untuk jangka waktu 5 tahun. Program koperasi angkot hanya memberikan dampak kecil dalam pembentukan kerjasama antar pemilik angkot. Teorinya, suatu koperasi angkot harus memiliki dan memelihara armadanya secara kolektif, bahkan, dalam regulasi disyaratkan suatu koperasi untuk memiliki depo. Pada kenyataannya, koperasi angkot hanya berfungsi sebagai asosiasi yang tidak mengikat bagi pemilik angkot perseorangan, dengan ketua terpilih yang diganti tiap beberapa tahun (tergantung kebijakan koperasi).
Terdapat rapat umum anggota yang dilakukan setahun sekali dan iuran anggota. Pada umumnya, koperasi angkot menghindari pembentukan perusahaan karena adanya kekuatiran akan hilangnya kontrol terhadap armada dari para pemilik angkot.
“Koperasi angkot harus memiliki dan memelihara armadanya secara kolektif”.” Sebagian besar koperasi angkot telah menyewa garasi kecil untuk memenuhi syarat regulasi mengenai kepemilikan depo. Namun, sebagian besar armada angkot masih disimpan dan dipelihara di rumah pemiliknya masing-masing. Bahkan, suku cadang umumnya masih dibeli oleh masing-masing pemilik. Hanya operator berbentuk perusahaan (umumnya ada hubungan keluarga) yang memiliki dan menggunakan depo. Lebih umum lagi, seluruh koperasi angkot merupakan anggota dari Organda, organisasi besar di Indonesia yang mewakili para pengusaha angkutan. Organda memiliki cabang di Bogor, dimana setiap asosiasi angkutan membayar iuran keanggotaan.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
21
KONDISI ANGKUTAN UMUM TransPakuan Pada 2007, Pemerintah Kota Bogor mulai mengoperasikan TransPakuan. TransPakuan dipertimbangkan sebagai BRT, meskipun pada dasarnya sistem ini hanyalah sebuah sistem bus yang beroperasi tanpa jalur khusus dengan stasiun yang berada di sisi jalan dan anjungan penumpang yang selevel dengan lantai bus. Saat ini, tiga koridor TransPakuan telah beroperasi dan 4 koridor lainnya masih dalam perencanaan. Koridor 1-3 memiliki jumlah permintaan penumpang yang lebih rendah dibanding beberapa koridor yang sedang direncanakan. Meskipun demikian, tiga koridor ini dipertimbangkan lebih mudah diimplementasikan mengingat jumlah rute angkot berimpit yang tidak banyak. Total 5.000 penumpang menggunakan TransPakuan pada koridor 1-3 setiap harinya, dengan kurang lebih setengah jumlah penumpang tersebut ada pada koridor 1. Tiga ribu penumpang lainnya menggunakan angkot pada 3 koridor yang sama. Pemberhentian berjarak antara 500 m hingga 1 km – interval jarak yang cukup jauh dibandingkan layanan angkot eksisting yang dapat berhenti sesuai permintaan. Pada saat ini, TransPakuan mengoperasikan 30 armada bus untuk keseluruhan koridor. Keseluruhan bus, kecuali 1 bus, masih beroperasi, meskipun umur bus sudah mencapai sekitar 7 tahun dengan kondisi kurang baik.
Stasiun terletak pada trotoar dengan variasi bentuk mulai dari pemberhentian terbuka hingga halte dengan kualitas yang sedikit lebih baik. Sebagian besar stasiun tidak terpelihara, penuh coretan dan terkadang, bahkan terdapat kendaraan yang parkir di bagian depannya.
Foto 4.3: Bus TransPakuan, usia kendaraan sekitar 7 tahun dan perlu diperbaharui. Foto: Walter Hook
Foto 4.4: Stasiun TransPakuan terbuat dari material kualitas rendah dan tidak terpelihara dengan baik. Foto: Annie Weinstock
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
22
KONDISI ANGKUTAN UMUM Satu fitur BRT yang dimiliki TransPakuan adalah anjungan penumpang yang selevel dengan lantai bus, suatu persyaratan dari pendanaan pemerintah pusat saat TransPakuan dibangun. Koridor 4 adalah koridor yang selanjutnya akan diimplementasikan dari 7 koridor rencana. Koridor ini memiliki jumlah penumpang eksisting tertinggi (angkot) dari keseluruhan 7 koridor. GIZ, yang memiliki perwakilan di Bogor, memperkirakan 45 bus TransPakuan tambahan diperlukan untuk mengoperasikan koridor 4, melebihi jumlah bus yang beroperasi pada keseluruhan koridor 1-3. Perusahaan Daerah Jasa Transportasi (PDJT) adalah badan usaha milik daerah yang mengatur operasional TransPakuan. Ini meliputi pemeliharaan bus, depo, penjadwalan bus, seleksi dan pengaturan jadwal pengemudi, penarikan ongkos dan layanan operasi lainnya. Pemeliharaan bus dilakukan secara kolektif oleh
perusahaan meskipun dengan fasilitas pemeliharaan yang terbatas. Selain itu, depo yang ada tidak terlindung dari cuaca, tidak dilengkapi dengan fasilitas cuci dan pemeliharaan yang baik, kurang aman dan armada yang ada tidak terpelihara dengan baik. Hingga saat ini, TransPakuan belum merangkul operator angkot eksisting dalam sistem dan Pemerintah Kota juga belum sepenuhnya menghentikan operasi angkot yang memiliki rute berhimpit. Hasilnya, TransPakuan kehilangan potensi penumpang yang signifikan karena persaingannya dengan angkot. TransPakuan sulit berkompetisi untuk mendapatkan penumpang dikarenakan jarak antar pemberhentian yang cukup jauh. Tarif antara TransPakuan dan angkot kurang lebih sama. Sebagai tambahan, angkot menggunakan pola rute yang lebih kompleks dibanding rute TransPakuan. Hal ini berarti banyak penumpang yang menggunakan angkot
dapat mencapai tujuannya lebih dekat tanpa melakukan transfer. Dikarenakan kompetisi dengan angkot, dan juga, terjebaknya bus TransPakuan dalam kemacetan lalu lintas yang semakin meningkat setiap hari, diantara hal lainnya, TransPakuan kehilangan banyak uang. Saat ini, TransPakuan hanya mampu menutupi 60% biaya operasional dari pendapatan tiket, sementara 40% sisanya diperoleh dari subsidi pemerintah (dibayarkan didepan sebagai modal awal). Pemerintah membayarkan subsidi tetap dalam rupiah per penumpang. Subsidi sebesar kurang lebih 7,3 miliar rupiah per tahun dibayarkan untuk 3 koridor dan 30 bus. Angkot, kontrasnya, beroperasi tanpa subsidi. Apabila sistem BRT yang benar diimplementasikan pada satu atau lebih koridor TransPakuan, ini akan menambah daya tarik TransPakuan sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan mengurangi kebutuhan akan subsidi.
Gambar 4.3: Peta koridor TransPakuan. Hingga saat ini, koridor 1-3 telah beroperasi. Sumber: Bogor TransPakuan 1 & 2 TransPakuan 3
Transportation Program (B-TOP)
TransPakuan 4 TransPakuan 5
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
23
KONDISI ANGKUTAN UMUM Layanan Antarkota APTB (Bogor – Jakarta)
Figure IV-8: Jumlah perjalanan harian antara Bogor dan kota lain disekitarnya. Jumlah perjalanan menuju Jakarta empat kali lebih tinggi dibandingkan jumlah perjalanan tertinggi kedua. Sumber: Ringkasan Eksekutif Bogor Transporation Program
Permintaan pergerakan yang tinggi di Bogor adalah antara Bogor dan Jakarta. Banyak orang yang tinggal di Bogor dan bekerja di Jakarta. Sebagian besar orang yang melakukan perjalanan ke Jakarta dari Bogor menggunakan layanan kereta komuter, yang mengantarkan mereka ke beberapa stasiun di Jakarta, dan juga kota-kota antara (Depok, dll). Tersedia juga layanan bus antar kota yang berangkat dari pusat kota Bogor menuju Terminal Bus Kp. Rambutan di Jakarta Selatan via Tol Jagorawi.
tujuan tanpa harus berpindah moda dibandingkan dengan bus antarkota lain atau kereta komuter. Rute APTB diperkenalkan oleh mantan Kepala Dishub, Pristono. Pada saat ini, APTB tetap beroperasi pada koridor TransJakarta meskipun ijin mereka tengah ditarik dan ditinjau kembali.
Foto 4.5: Bus pengumpan APTB dari Bogor ke Jakarta. Foto: Annie Weinstock
Sejak Maret 2013, Dishub Jakarta memperkenalkan layanan bus antarkota, APTB, yang terhubung langsung dengan koridor TransJakarta dengan pintu yang selevel dengan stasiun TransJakarta. APTB dioperasikan oleh operator bus swasta yang memegang ijin dari Dishub Jakarta. Layanan bus ini memberikan waktu perjalanan yang lebih cepat dan akses menuju banyak Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
24
KONDISI ANGKUTAN UMUM Rute APTB Terdapat enam rute APTB yang beroperasi antara Bogor dan Jakarta, serta rute-rute lain yang beroperasi antara Jakarta dan kota lain dalam kawasan Jabodetabek.
RUTE 6
RUTE 12
Rute 6 berangkat dari Terminal Bubulak menuju Terminal Rawamangun di Jakarta menggunakan TransJakarta Koridor 4 dan 9.
Rute 12 berangkat dari Ciawi Rancamaya menuju Terminal Tanjung Priok di Jakarta.
Gambar 4.5: Rute 6 APTB. Sumber:
Gambar 4.8 Rute 12 APTB. Sumber:
TransportUmum - Jakarta
TransportUmum - Jakarta
RUTE 9
RUTE X Rute lain (tanpa nomor) berangkat dari Terminal Bubulak di Bogor menuju Grogol di Jakarta.
Rute 9 berangkat dari Terminal Bubulak di Bogor menuju Terminal Blok M di Jakarta.
Gambar 4.6: Rute 9 APTB. Sumber:
Gambar 4.9: Rute APTB dari Bubu-
TransportUmum - Jakarta
lak-Bogor ke Grogol-Jakarta. Sumber:
RUTE 10
TransportUmum - Jakarta
RUTE Y Rute terakhir (tanpa nomor) berangkat dari Ciawi Rancamaya menuju Ps. Senen di Jakarta.
Rute 10 berangkat dari Ciawi Rancamaya menuju Tanah Abang di Jakarta.
Gambar 4.7: Rute 10 APTB. Sumber:
Gambar 4.10: Rute APTB dari Ciawi
TransportUmum - Jakarta
Bogor menuju Ps. Senen - Jakarta Sumber: TransportUmum - Jakarta
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
25
KONDISI ANGKUTAN UMUM Layanan APTB – Tantangan yang Dihadapi Rute APTB saat ini beroperasi melalui jalan tol Jagorawi, seperti yang ditunjukkan pada peta diatas, antara Bogor dan Jakarta. Kemacetan pada jalan tol ini tidak menjadi masalah kecuali pada pintu tol. Sebagian besar tundaan yang dihadapi APTB berada di dalam Kota Bogor dan Jakarta, saat bus keluar dari jalan tol. Beberapa rute APTB menggunakan koridor 9 TransJakarta pada jalan lingkar dalam Jakarta, dimana lajur bus seringkali terhambat oleh antrian kendaraan yang akan masuk jalan tol.
Rute APTB beroperasi dari Teminal Bubulak di sudut barat laut Kota Bogor dan Ciawi – Rancamaya, di sudut tenggara Kota Bogor. Keduanya terletak jaut dari pusat kota. Pertimbangan adanya persaingan dengan operator bus antarkota lain membuat Pemerintah Kota tidak mengijinkan APTB melintas di pusat kota Bogor. Untuk itu, penumpang yang hendak menggunakan layanan ini harus menggunakan moda lain dari Terminal Bubulak atau Ciawi Rancamaya menuju pusat kota.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
26
5 . A N A L I S I S D ATA
ANALISIS DATA Menuju Jaringan BRT Dalam melakukan penilaian terhadap potensi BRT di Bogor, Konsultan mengumpulkan dan menganalisa data terkait permintaan angkutan umum – sekaligus data lalu lintas – di Kota Bogor. Tujuan dari analisa data ini, yaitu: 1. Data permintaan angkutan umum eksisting dapat menggambarkan dimana lokasi layanan BRT dapat melayani banyak penumpang; dan 2. Data permintaan per rute menjadi
dasar dalam membuat rekomendasi terkait layanan BRT yang sebaiknya menggunakan infrastruktur. Sebelum mendesain rencana pengumpulan data, permohonan data sejenis dilakukan kepada Dishub dan PDJT. DIshub menyediakan data Evaluasi Kinerja Angkutan Umum di Kota Bogor Tahun 2014 dan Evaluasi Kinerja Ruas Jalan Kota Bogor Tahun 2015. Data Angkot yang disediakan merangkum informasi
untuk menentukan rute dengan permintaan yang tinggi dan harus dikaji lebih jauh. Tabel dibawah menunjukkan rute 2, 3, 6, 7, 8, 9, 12, dan 13 merupakan rute dengan armada operasi tertinggi dari jumlah dan frekuensi. PDJT menyediakan data permintaan pada koridor TransPakuan yang terdiri dari jumlah penumpang per tahun pada setiap koridor TransPakuan.
Kinerja Angkot di Bogor
Sumber: Evaluasi Kinerja Angkutan Umum di Kota Bogor Tahun 2014 Angkot Dalam Kota
Tabel 1: Evaluasi Kinerja Angkutan Umum di Kota Bogor 2014. Sumber: Dishub Bogor Penumpang TransPakuan per Tahun
Tabel 2: Jumlah Penumpang TransPakuan per Tahun per Koridor
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
28
ANALISIS DATA
Gambar 5.1: Lokasi survei FVO (frequency & vehicle occupancy)
1042
898 1273
2342 3020
Gambar 5.2: 921
PPHPD pada 1754
lokasi survei
908
Pada keterangan tabel diatas disebutkan bahwa sejak 2013, operasional koridor 1 dan 2 digabungkan. Pada tabel ditunjukkan bahwa pada 2015, permintaan pada koridor gabungan 1 dan 2 tiga kali lipat lebih banyak dari koridor 3. Selain itu, berdasarkan data tahun sebelumnya (2012 ke bawah), sebagian besar permintaan ada pada koridor 1. Hal ini berarti, saat mempertimbangkan untuk meningkatkan koridor TransPakuan, koridor 1 perlu diutamakan melihat tingkat permintaannya. Pengumpulan data lapangan tambahan dapat mengindikasikan apakah Koridor 1 cukup layak untuk ditingkatkan menjadi BRT. Kunjungan awal pada koridor dimana Angkot dan TransPakuan
beroperasi menunjukkan beberapa titik dimana pengumpulan data permintaan perlu dilakukan. Sepanjang pekan pada 21 Maret 2016, tim surveyor berdiri pada titik yang ditunjukkan pada gambar diatas selama waktu puncak dan melakukan survei “Frequency and Vehicle Occupancy (FVO)”. Surveyor mencatat nomor rute dan jumlah penumpang dalam setiap jenis kendaraan angkutan umum – Angkot, TransPakuan, dan bus swasta – yang melintas. Survei dilakukan disetiap titik selama satu jam di pagi hari (antara jam 6:30 – 9:30) dan sore (antara jam 4:00 – 7:00) pada waktu puncak, arah lalu lintas tersibuk, hari kerja normal (Selasa, Rabu dan Kamis).
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
29
ANALISIS DATA Berdasarkan survei tersebut dapat ditentukan permintaan angkutan umum di waktu puncak pada arah tersibuk yang sepadan dengan jumlah penumpang per jam per arah (persons per hour per direction), atau PPHPD. Empat lokasi dengan permintaan tertinggi diidentifikasi sebagai berikut : • Jl Veteran: 3,020 PPHPD • Sindang Barang: 2,342 PPHPD • Jl. Juanda: 1,754 PPHPD • Pajajaran: 1,273 PPHPD
1042
2.
2342
898
1.
1273
Gambar 5.3: Empat
3020 921
3.
lokasi dengan permintaan
1754
Empat titik ini mengindikasikan jumlah penumpang yang tinggi di sepanjang jalan yang dilalui. Dua dari titik ini berada pada rencana koridor TransPakuan : Koridor 4. Satu titik terletak pada koridor 1 TransPakuan, dimana TransPakuan dan Angkot melayani sebagian besar permintaan. Titik terakhir terdapat pada jalan lingkar di seputar Kebun Raya Bogor.
4.
tertinggi
908
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
30
6.USULAN INFRASTRUKTUR BRT
Gambar 6.1: Ilustrasi Stasiun BRT dan jalurnya di Pajajaran
USULAN INFRASTRUKTUR BRT
Berdasarkan data yang diperoleh, usulan rute infrastruktur BRT terbaik ditunjukkan pada gambar berikut:
Gambar 6.2: Usulan infrastrukrur BRT
Jl
Pajaja
ran
di Bogor. Fokus
Jl. R
an
aya
. Sid g
B
ar
pada koridor 1 TransPakuan, rencana koridor 4 TransPakuan, dan
g an
jalan lingkar Kebun Raya Bogor. Kebun Raya Bogor
Usulan ini mempresentasikan infrastruktur BRT berdasarkan koridor – bukan rute – dimana permintaan penumpang yang tinggi berada, berdasarkan data yang diperoleh dan dikumpulkan dalam proyek ini.
Gambar 3 dan 4 dibawah. Titik survei ditentukan sesuai lintasan infrastruktur yang diusulkan ditambah dengan alternatif rute untuk area menyempit (bottleneck) yang diuraikan pada bagian berikutnya.
Infrastruktur BRT termasuk: • Jalur khusus (alinyemen jalur akan dibahas pada bagian tersendiri dibawah); • Stasiun BRT yang tertutup dan terlindung dari cuaca; • Sistem pembayaran tiket off board; • Anjungan naik penumpang yang selevel dengan lantai bus; • Persimpangan dengan prioritas untuk BRT. Untuk menentukan apakah infrastruktur BRT dapat diaplikasikan pada rute yang diusulkan, dilakukan pengukuran jalan (dari kerb ke kerb) pada lokasi yang ditunjukkan pada Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
33
USULAN INFRASTRUKTUR BRT
Pengukuran Lebar Jalan
Gambar 6.3: Lebar jalan (kerb ke kerb) pada lokasi penting, dimana BRT dan/atau rekayasa lalu lintas dipertimbangkan
Pengukuran Lebar Jalan di sepanjang Sindang Barang
Gambar 6.4: Pengukuran jalan (kerb ke kerb) sepanjang Jl Sindang Barang
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
34
USULAN INFRASTRUKTUR BRT Peningkatan Koridor 1 TransPakuan/Pajajaran menjadi BRT
Gambar 6.5: Koridor 1 & 2 TransPakuan yang digabung pada
Gambar 6.6: Rekomendasi lokasi infrastruktur BRT pada
2013
koridor BRT Pajajaran
Koridor 1 TransPakuan dimulai dari Jalan Cidangiang, pada tenggara Kebun Raya, menuju utara di Jalan Raya Pajajaran, dan melintas ke barat melalui Jalan KH Sholeh Iskandar menuju Terminal Bubulak. Sejak 2013, koridor 1 dan 2 digabung sehingga koridor 1 lanjut kearah selatan menuju Harjasari di wilayah tenggara Bogor. Penumpang di koridor 2 tidak sebanyak di koridor 1, sehingga
porsi koridor 2 tidak dikaji lebih lanjut. Meskipun Jalan KH Sholeh Iskandar pada koridor 1 mengambil porsi besar berdasarkan jaraknya, namun jumlah permintaan penumpang angkot pada jalur ini rendah. Permintaan penumpang TransPakuan sendiripun tidak dapat menjustifikasi peningkatan koridor ini menjadi BRT.
Untuk itu, rekomendasi area untuk peningkatan koridor 1 hanya di sepanjang Jalan Raya Pajajaran, mulai dari Cidangdiang – bekas terminal akhir koridor 1 – menuju persimpangan di Jalan KH Sholeh Iskandar. Dikarenakan koridor ini berbeda dengan koridor 1 TransPakuan dan karena sistem BRT akan merepresentasikan sistem baru di Bogor, maka kita sebut saja koridor ini sebagai Koridor Pajajaran.
Gambar 6.7: Ilustrasi stasiun BRT dan jalumya di Jl. Pajajaran
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
35
USULAN INFRASTRUKTUR BRT Hasil survei menunjukkan jumlah orang per jam per arah sibuk (PPHPD) pada Jalan Pajajaran, sedikit di sebelah utara Kebun Raya, sebesar 1.273. Meskipun demikian, sebagian besar pengguna angkutan umum pada koridor ini menggunakan angkot dibandingkan TransPakuan. Gambar 8 menunjukkan proporsi pengguna angkutan umum di Jalan Pajajaran antara angkot, TransPakuan dan bus swasta.
Permintaan Penumpang Angkutan Umum
Angkot TransPakuan
Hal ini menunjukkan bahwa meskipun koridor 1 merupakan koridor TransPakuan tersibuk, tingkat penggunaannya masih jauh dibawah angkot. Oleh sebab itu, peningkatan pada Jl. Pajajaran harus Gambar 6.8: Proporsi pengguna angkutan umum di Pajajaran berupa infrastruktur BRT lengkap yang lebih memberikan manfaat bagi penumpang angkot dibandingkan penumpang TransPakuan. Desain BRT di Pajajaran juga harus mampu melayani setidaknya 1.273 PPHPD. Rekomendasi layanan BRT yang lebih spesifik untuk koridor Pajajaran akan diuraikan selanjutnya dalam Bab “Rencana Layanan BRT”.
Bus Umum
Gambar 6.9: 1,273 PPHPD pada titik survei FVO di Jalan Raya Pajajaran
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
36
USULAN INFRASTRUKTUR BRT Konsep Desain - Tipikal Jalan Pajajaran relatif lebar dengan tipikal lebar kerb ke kerb antara 15,5 m sampai 21,4 m. Pada segmen jalan yang lebar, sisi utara Jalan Salak, terdapat median yang dapat dimanfaatkan untuk BRT. Sebelah utara Jalan Salak, tipikal lebar kerb ke kerb antara 19,6 m dan 21,4 m. Di lokasi ini direkomendasikan untuk mengambil median jalan dan mempersempit lajur lalu lintas menjadi 2,8 meter. Lebar lajur 2,8 meter diletakkan pada sisi sempit lajur lalu lintas pada jalan arteri – lajur ini dapat
mengakomodasi volume lalu lintas namun lalu lintas akan bergerak lebih lambat. Meskipun demikian, masih terdapat sebagian area di Pajajaran (lihat dibawah, “Rekomendasi untuk Penyempitan Jalan”) dimana dua lajur lalu lintas di tiap arah dengan lebar masing-masing 3 m dipersempit menjadi 1 lajur dengan lebar 5,4 m per arah. Dikarenakan hal ini, seluruh Pajajaran dibatasi oleh segmen sempit ini. Observasi ini dikonfirmasi oleh data lalu lintas yang dikumpulkan oleh Dishub yang menunjukkan arus lalu lintas konsisten, pada kedua arah, dengan rata-rata 1600 ekivalensi
mobil penumpang (PCE) per jam di Jalan Pajajaran. Data ini menunjukkan sebagian lalu lintas melintas secara menerus pada Jalan Pajajaran dan tidak berbelok. Karena itu, lalu lintas terhambat oleh bottleneck yang ada. Hasilnya, mempersempit lajur di Jalan Pajajaran akan konsisten dengan segmen tersempit dan tidak akan menyebabkan bertambahnya kemacetan. Lebih jauh lagi, lajur yang sempit cenderung mengarahkan pengendara untuk menurunkan kecepatan, sehingga lebih aman bagi pejalan kaki.
Gambar 6.10: Tipikal penampang melintang Pajajaran di sebelah utara alan Salak
Foto 6.1: Penampang melintang dari segmen Jalan Raya Pajajaran lebar 15,5 m, antara Kebun Raya Bogor dan Jalan Pangrango, kondisi eksisting. Foto: Stevanus Ayal
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
37
USULAN INFRASTRUKTUR BRT Rekomendasi pada Penyempitan Di selatan Pangrango, dimana Pajajaran memiliki lebar 15,5 m, konversi BRT dapat menjadi lebih sulit. 15,5 meter tidak cukup lebar untuk mempertahankan 2 arah lajur lalu lintas ditambah 2 arah jalur BRT di tengah jalan. Tidak disarankan untuk mengurangi jumlah lajur lalu lintas karena Pajajaran juga menampung volume kendaraan masuk dan keluar Bogor yang signifikan setiap harinya. Namun, terdapat saluran drainase terbuka dengan lebar 2,2 m dan sengkedan 2 m (lihat gambar dibawah). Dalam rangka pengembangan segmen Pajajaran ini menjadi koridor full BRT, pilihan terbaik adalah melakukan pelebaran jalan dengan cara menutup saluran drainase terbuka. Hal ini akan menambah biaya konstruksi, namun saat berhadapan dengan kemungkinan trade-off lainnya (mengambil lajur, pembebasan lahan, dll), ini lebih memungkinkan dari aspek politis. Penutupan saluran juga dapat memberikan lahan yang cukup untuk 2 lajur lalu lintas per arah dengan lebar 2,8 m per lajur, ditambah 2 arah jalur BRT. Penampang melintang pada segmen ini akan sama dengan penampang yang ditunjukkan diatas, sebelah utara Jalan Salak. Stasiun akan ditempatkan di tengah jalan dan perlu ditempatkan dengan hatihati pada lokasi dimana terdapat permintaan dan ketersediaan lahan yang cukup untuk pelebaran lebih lanjut.
Jalan Raya Pajajaran memiliki lebar 15,5 m (kerb ke kerb) atau lebih lebar, dari Kebun Raya Bogor ke arah utara menuju jalan tol, yang direkomendasikan menjadi akhir dari koridor BRT. Meskipun demikian, terdapat segmen sepanjang 370 m pada koridor ini – dari utara Jalan Pangrango menuju Jalan Salak – dimana Pajajaran menyempit menjadi 11,2 m, dari kerb ke kerb.
21.4m
19.6m
11.2m 15.5m Gambar 6.11:Lebar jalan kerb ke kerb sepanjang Koridor Pajajaran. Garis merah menunjukkan segmen jalan sepanjang 370 m yang menyempit, dimana lebar jalan menjadi 11,2 m.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
38
USULAN INFRASTRUKTUR BRT
11,2 meter terlalu sempit untuk mempertahankan dua lajur lalu lintas pada setiap arah ditambah lagi dua arah BRT, bahkan bila lajur lalu lintas dipersempit menjadi 2,8 meter. Minimal 17,8 meter diperlukan untuk mempertahankan penampang melintang penuh yang diperlihatkan diatas. Terdapat dua opsi untuk seksi ini: • Survei guna lahan yang berdampingan dengan koridor dan pertimbangkan akuisisi lahan. Sementara jalan sendiri sudah sempit pada segmen ini, masih ada lahan yang tidak atau kurang terpakai di sepanjang segmen jalan. Ada kemungkinan hal ini merupakan pelanggaran batas dari pemilik tanah. Survei harus dilakukan dalam memutuskan alternatif ini. Jika hal ini merupakan pelanggaran, maka Pemerintah Kota perlu mempertimbangkan untuk
melebarkan segmen bottleneck ini untuk mengakomodasi penampang BRT, seperti yang ditunjukkan sebelumnya. • Memperbolehkan bus untuk bercampur dengan lalu lintas pada segmen bottleneck dengan “leading bus interval”: Jika Pemerintah Kota tidak mau mempertimbangkan akuisisi lahan pada area bottleneck, opsi terbaik lain yang dapat dilakukan adalah mengijinkan BRT untuk bercampur dengan lajur lalu lintas umum. Ketika bus tiba di persimpangan sebelum bottleneck, bus sebaiknya diberikan “leading bus interval.” Jika lampu lalu lintas merah, bus harus mendapatkan lampu hijau terlebih dahulu sebelum kendaraan lain. Hal ini dapat memudahkan bus untuk menghindari antrian dan bebas macet sampai jalur bus tersedia kembali.
Foto 6.2: Sisi Timur Pajajaran pada segmen menyempit. Terdapat area yang luas dari lahan yang tidak/kurang dimanfaatkan di sepanjang segmen. Foto: Stevanus Ayal
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
39
USULAN INFRASTRUKTUR BRT BRT pada Koridor 4 TransPakuan/Sindang Barang Koridor 4 TransPakuan adalah koridor yang akan diimplementasikan selanjutnya. Koridor 4 bermula dari Terminal Bubulak dan melintas ke arah tenggara sepanjang jalan Sindang Barang, kemudian masuk ke Jalan Raya Cibungbulang-Bogor, Jalan Mayjen Ishak Djuarsa, Jalan Gn. Batu, Jalan Veteran, kemudian menyeberangi sungai ke Jalan Kapt. Muslihat dan melintasi jalan di depan Stasiun Kereta Api Bogor. Koridor 4 kemudian berputar mengelilingi Kebun Raya Bogor dan mengakhiri perjalanan di Cidangiang, sebelum berbalik kembali. Permintaan penumpang di sepanjang koridor 4 adalah yang tertinggi di Bogor, seperti yang ditunjukkan pada gambar di bawah. Hal ini sebagian besar disebabkan adanya Stasiun Kereta Api Bogor. Stasiun Kereta Api Bogor berlokasi di Jalan Kapt Muslihat dimana beberapa rute angkot menyatu. Volume penumpang yang tinggi (diperkirakan 3.020 PPHPD) melakukan perjalanan ke dan dari Stasiun Kereta Api pada jam-jam puncak pagi dan sore, umumnya melakukan perjalanan ke Jakarta. Lebih jauh keluar ke Jalan Sindang Barang, terdapat jumlah penumpang yang sangat tinggi – diperkirakan 2.342 PPHPD sebagaimana ditunjukkan dalam gambar diatas. Oleh karena itu, mengembangkan sistem BRT pada koridor ini akan memberikan manfaat yang besar. Pemerintah kota, operator bus dan GIZ menegaskan kembali bahwa koridor ini memiliki permintaan
penumpang yang tinggi. Ruas jalan yang mengelilingi Kebun Raya Bogor, sementara juga membawa volume penumpang yang tinggi, akan diperlakukan terpisah pada bagian selanjutnya. Dikarenakan koridor ini berbeda dari koridor 4 TransPakuan yang direncanakan dan karena sistem BRT akan merepresentasikan sebuah sistem baru di Bogor, maka kami sebut saja koridor ini sebagai Koridor Sindang Barang
Gambar 6.12: Rencana koridor 4 TransPakuan 1042
2.
2342
898
1.
4.
1273
3020 921
3.
1754
908
Gambar 6.13: Volume penumpang di koridor 4 TransPakuan merupakan salah satu yang tertinggi di Bogor
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
40
USULAN INFRASTRUKTUR BRT
Gambar 6.14: Rekomendasi lokasi infrastruktur BRT pada koridor Sindang Barang
Tingkat kemacetan di sepanjang koridor ini cukup buruk. Untuk itu, diusulkan infrastruktur full BRT dibangun di sepanjang koridor ini. Full BRT pada koridor ini akan menggantikan rencana TransPakuan pada koridor 4 mengingat hal ini akan
memerlukan investasi yang sangat besar. Seperti yang akan dijelaskan pada bagian selanjutnya, layanan yang beroperasi pada koridor ini juga akan lebih bervariasi daripada layanan tunggal “TransPakuan” yang hanya akan beroperasi bolak balik dalam koridor.
Full BRT akan mencakup semua elemen penting yang sama dengan yang diterapkan untuk Pajajaran. Meskipun demikian, desain akan sedikit berbeda.
Tipikal Penampang Melintang dan Operasi Mixed Traffic Sindang Barang dan Kapt. Muslihat merupakan jalan yang sempit – terlalu sempit untuk mengakomodasi dua arah lalu lintas dan dua arah BRT, ditambah stasiun BRT. Untuk itu, konversi lalu lintas umum menjadi satu arah menuju barat diusulkan pada koridor Sindang Barang. Jalan DR. Sumeru, jalan yang paralel dan diusulkan untuk koridor 5 TransPakuan, dalam skema ini perlu dikonversi menjadi lalu lintas 1 arah menuju timur untuk menambah kapasitas pergerakan ke Timur yang hilang pada koridor Sindang Barang.
Lalu Lintas 1 Arah
Gambar 6.15: Skema satu arah untuk lalu lintas umum dengan BRT pada koridor 4. Opsi untuk mengalihkan lalu lintas ke Timur dibahas kemudian
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
41
USULAN INFRASTRUKTUR BRT
Gambar 6.16: Ilustrasi stasiun BRT dan jalurnya pada koridor Sindang Barang
Dengan lalu lintas satu arah menuju barat di Sindang Barang, terdapat ruang disepanjang koridor untuk 2 lajur lalu lintas ke arah barat (jika salah satu lajur terblok, penting untuk selalu mempertahankan saat memungkinkan) dan dua arah BRT. Walaupun demikian, direkomendasikan untuk menggunakan armada BRT yang lebih kecil (panjang 9 m) pada koridor ini untuk mengurangi lebar lajur BRT menjadi 3 meter. Ada beberapa opsi dalam merancang jalur BRT 2 arah pada jalan satu arah. Penempatan jalur BRT di tengah, tipikal disarankan untuk jalan 2 arah, BRT dapat menghindari konflik dengan aktifitas sisi jalan, seperti drop off dan bongkar muat. Meskipun demikian, desain ini memerlukan jalan satu arah pada kedua sisi dari sistem BRT. Hal ini dilakukan di Pusat Kota Johannesburg dan telah terbukti membuat bingung pengendara, dimana mereka tidak selalu tahu pada sisi mana jalur bus mereka berada dan seringkali melewati tempat tujuan. Hal ini juga dapat
berbahaya dan membingungkan bagi pejalan kaki saat menyeberang jalan. Akhirnya, desain ini tidak dapat menyelesaikan masalah dari memiliki satu lajur lalu lintas yang dapat terblok dan tidak ada jalan memutar. Sebagai gantinya, lebih baik merancang dua arah BRT disepanjang satu sisi jalan berdampingan dengan 2 lajur lalu lintas menuju Barat. Karena posisi pengemudi di Indonesia di sebelah kiri, dua arah BRT sebaiknya berada pada sisi utara jalan sehingga lalu lintas terus bergerak secara normal.
Jadi, dari utara ke selatan, ada satu jalur BRT arah timur di sepanjang sisi utara jalan, kemudian jalur BRT arah barat dengan dua lajur lalu lintas umum arah barat pada tepi selatan. Stasiun akan ditempatkan antara dua jalur BRT dengan infrastruktur yang lebih baik daripada stasiun yang ada saat ini. Tipikal penampang melintang ditunjukkan dibawah. Perlu dicatat pada beberapa lokasi, jalan melebar dan menyempit, penyesuaian terhadap lebar jalan perlu dilakukan.
Gambar 6.17: Typikal penampang melintang BRT disepanjang koridor Sindang Barang
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
42
USULAN INFRASTRUKTUR BRT Seiring koridor menuju barat, ke arah Jalan Batu, terdapat segmen dengan tanggul penahan tanah. Disini, koridor sangat sempit – 9 meter (11,8 termasuk trotoar) – dan dibatasi tanggul di kedua sisi. Guna mempertahankan penampang melintang koridor pada segmen ini, tanggul perlu diperlebar. Terus ke arah barat, saat memasuki Jalan Raya Cibungbulang-Bogor, dan kemudian jalan Sindang Barang, lebar eksisting jalan (kerb ke kerb) semakin sempit, turun ke 7,8 m.
Foto 6.3: Segmen sempit pada Jl. Gunung Batu. Foto: Stevanus Ayal
Foto 6.4: Segmen Jl. Sindang Barang yang sangat
Karena jalan ini merupakan salah sempit, dimana satu dari beberapa jalan yang pelebaran akan mengarah keluar dari Bogor sangat sulit menuju barat laut dengan volume penumpang angkutan umum yang tinggi, jalan sebaiknya diperlebar. Survei lahan harus dilakukan untuk memastikan apakah garis sempadan bangunan sudah benar Foto 6.5: Segmen dan tidak mengganggu badan jalan. Jika terjadi gangguan, maka tersempit pada koridor gangguan harus dihilangkan. Sindang Barang Jika garis bangunan memang terdapat pada sampai ke tepi jalan, maka jembatan, pemerintah kota harus memulai sebelum Jl. proses pengambilalihan yang sulit. Proses ini akan memerlukan Ibrahim Aj dengan lebar waktu yang lama, namun 7,2 m. sementara itu direkomendasikan untuk menyediakan jalur khusus untuk BRT ke arah timur, tapi untuk layanan BRT ke arah barat lalu lintas arah barat – ruang yang cukup untuk mendahului bus yang beroperasi secara mixed traffic berhenti di stasiun. dengan lalu lintas satu arah ke barat. Lalu lintas menuju barat perlu digabung menjadi satu lajur dengan lebar 4,2 meter. Pada stasiun BRT, pelebaran sedikitnya 6 m diperlukan pada
Pada jembatan yang melewati Sungai Cisindangbarang, dimana Jalan Sindang Barang menjadi Jalan Ibrahim Aji, koridor
menghadapi titik hambatan terparah, lebar jalan hanya 7,2 m. Pemerintah Kota harus membangun kembali jembatan tersebut dengan lebar 16 m.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
43
USULAN INFRASTRUKTUR BRT Penyeberangan Sungai dan Perlintasan Rel Lalu lintas 1 arah menuju timur dan barat, yang menggunakan Sindang Barang (arah barat) dan Sumeru (arah timur) bertemu di sisi barat Sungai Cibalok dan rel kereta api.
Lalu Lintas 1 Arah
Sisi timur dari lokasi ini, pada Jl. Kapt. Muslihat, tidak tersedia lagi ruang yang cukup untuk jalur BRT 2 arah dan 2 jalur lalu lintas umum ke barat dan timur, masing-masing 2 lajur. Sungai Cibalok dan rel kereta adalah hambatan dalam mengakses pusat kota dari Jalan Sumeru dan hanya ada beberapa alternatif rute yang memungkinkan. Karena pentingnya isu ini, empat alternatif dieksplorasi dengan detil untuk akses arah timur dan arah barat melintasi titik masalah ini dan menyeberang ke pusat kota.
Gambar 6.18: Lalu lintas satu arah bergabung di Jl. Veteran, sebelah barat sungai dan rel kereta api.
ALTERNATIF 1 Alternatif 1: Mengalihkan jalur BRT ke sebelah utara Kapt. Muslihat. Dengan mengalihkan BRT ke sebelah utara sebelum penyeberangan sungai, akan tersedia ruang yang cukup pada Jalan Kapt. Muslihat untuk lalu lintas arah timur menyatu dengan lalu lintas arah barat dan menyeberangi sungai serta perlintasan rel kereta, seperti yang dilakukan saat ini. Ada 2 cara dalam melakukan alternatif ini: mengalihkan BRT ke utara melalui Jl. Perintis Kemerdekaan (Alt 1a) atau mengalihkan BRT ke utara melalui Jl. Merdeka (Alt 1b). Pada kedua cara, BRT akan menyeberangi sungai dan rel kereta pada Jl. Moh. A. Salamun, belok kanan ke Jl. Sawojajar dan belok kiri ke Jl. Pengadilan melintasi Sudirman, akses selatan menuju pusat kota.
Bus Rapid Transit Lalu lintas arah timur Lalu lintas arah barat Gambar 6.19: Alternatif 1a: Jalur BRT dialihkan ke sebelah utara Jl. Kapt Muslihat via Jl. Perintis Kemerdekaan
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
44
USULAN INFRASTRUKTUR BRT Pro • Mempertahankan lalu lintas
• Menciptakan koneksi
langsung BRT ke Pasar Anyar, tujuan utama dari banyak penumpang angkutan umum.
dua arah pada jalan di depan Stasiun Kereta Api – rute yang paling langsung dari/ke pusat kota untuk kedua arah lalu lintasnya.
Kontra •
Meskipun masih ada jembatan di atas sungai pada Jl. Moh. A. Salumun, perlintasan rel kereta api pada jalan ini sebidang dan saat ini di blok dengan beton pembatas sehingga hanya pejalan kaki yang bisa menyeberang. Frekuensi kereta yang melintas kurang lebih 18 kereta per jam pada perlintasan ini. Hal ini cukup menyebabkan tundaan yang signifikan pada operasional BRT, kecuali jembatan atau underpass baru dibangun yang akan menambah biaya.
•
Begitu rute BRT masuk melalui pasar yang sibuk, maka BRT akan menghadapi gangguan menerus dari pejalan kaki dan kendaraan barang.
•
Perlunya penyesuaian fasilitas pejalan kaki pada Jalan Moh. A. Salamun, yang baru saja ditingkatkan fasilitas pejalan kakinya.
•
(Alt 1a) Segmen yang pendek di Jalan Sumeru dimana dua arah BRT dan satu arah lalu lintas umum menuju timur menjadi sempit.
• Menciptakan kesempatan untuk menggunakan BRT dalam merevitalisasi area pasar.
Menyediakan ruang untuk dua arah BRT dan dua lajur lalu lintas satu arah menuju timur akan membutuhkan pembebasan lahan. •
(Alt 1b) Jl. Merdeka harus menopang dua lajur lalu lintas menuju timur dan dua arah BRT untuk bentangan yang lebih panjang daripada segmen pendek di Jalan Sumeru yang dibahas diatas. Jalan Merdeka sempit dengan lebar bervariasi antara 9 dan 10 meter.
Gambar 6.20: Alternatif 1b: Jalur BRT dialihkan ke sebelah utara Jl. Kapt Muslihat via Jl. Merdeka Bus Rapid Transit Lalu lintas arah timur Lalu lintas arah barat
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
45
USULAN INFRASTRUKTUR BRT ALTERNATIF 2 Alternatif 2: Mengalihkan rute BRT ke selatan melalui Jl. Paledang. Dengan mengalihkan BRT ke sebelah selatan, akan tersedia ruang yang cukup pada Jalan Kapt. Muslihat untuk lalu lintas arah timur menyatu dengan lalu lintas arah barat dan melewati perlintasan rel kereta, seperti yang dilakukan saat ini. BRT akan belok ke kanan ke Jalan Paledang dan mencapai pusat kota via Jl. Paledang. Lalu lintas umum menuju timur akan mencapai Jl. Kapt Muslihat via Jl. Mayor Oking dan berbelok ke kiri untuk mencapai pusat kota.
Bus Rapid Transit Lalu lintas arah timur Lalu lintas arah barat Gambar 6.21: : Alternatif 2: Mengalihkan rute BRT ke selatan melalui Jl. Paledang
Pro • Tidak perlu mengalihkan rute BRT melintasi area pasar.
• Menyediakan lebih banyak rute langsung untuk layanan BRT daripada alternatif 1.
• Terhindar dari konstruksi
jembatan atau underpass baru untuk menyeberang lintasan rel kereta api, mengingat telah tersedia overpass pada Jl. Paledang
• Pengalihan lalu lintas umum arah timur melalui Jl. Mayor Oking, yang masih memiliki kapasitas memadai
Kontra • Jl. Paledang saat ini cukup
sempit (8,8 m) untuk jalan dua arah. Jalan ini tidak cukup lebar untuk mengakomodasi 2 arah jalur BRT khusus dan arus lalu lintas eksisting, bahkan jika lalu lintas eksisting diubah menjadi 1 arah. Jika Pemerintah Kota mempertimbangkan untuk membatasi lalu lintas pada
Jalan Paledang dan merubah jalan menjadi jalan khusus bus dan pejalan kaki, hal ini dapat menjadi alternatif yang baik, mengingat jalan ini juga berada di sisi sungai. Meskipun demikian, alternatif ini akan menjadi sulit melihat adanya kebutuhan pergerakan mobil barang bagi para pelaku bisnis di sepanjang Jalan Paledang.
• Kehilangan kesempatan untuk menempatkan stasiun BRT langsung didepan Stasiun Kereta Api Bogor, meskipun stasiun BRT masih dapat ditempatkan sedekat mungkin dengan akses stasiun kereta, sebagai contoh pada perpotongan Jl. Paledang dengan Jl. Kapt Muslihat.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
46
USULAN INFRASTRUKTUR BRT ALTERNATIF 3 Alternatif 3: Memperbolehkan jalur khusus BRT 2 arah dan lalu lintas arah barat untuk langsung menuju pusat kota. Dalam alternatif ini, lalu lintas umum arah timur dialihkan melalui Jl. Moh. A. Salamun, ke selatan melalui Jl. Mayor Oking, dan kemudian lurus menuju persimpangan Jl. Kapt. Muslihat menuju Jl. Paledang. APILL pada Jl. Kapt Muslihat dan Jl. Paledang / Mayor Oking perlu ditingkatkan untuk mengatur pergerakan lalu lintas yang lebih rumit dan pergerakan BRT.
Pro • 2 arah jalur BRT di depan
Stasiun Kereta Api Bogor dan terus menuju Kebun Raya adalah rute yang paling langsung ke pusat kota.
• Tidak ada infrastruktur
baru yang diperlukan di Jl. Paledang karena lalu lintas arah timur dapat menyatu langsung dengan lalu lintas arah timur eksisting pada jalan tersebut.
Bus Rapid Transit Lalu lintas arah timur Lalu lintas arah barat Gambar 6.22: Alternatif 3: Memperbolehkan jalur khusus BRT 2 arah dan lalu lintas arah barat untuk langsung menuju pusat kota
•
Terhindar dari penutupan Jl. Paledang
• Stasiun BRT mendapatkan akses langsung di depan stasiun kereta api.
• Mengalihkan lalu lintas pada
Jl. Paledang ke selatan Jl. Kapt. Muslihat berarti lalu lintas umum menuju timur dapat berbelok ke kiri menuju jalan lingkar Kebun Raya Bogor (pada bagian berikut akan
didiskusikan skema satu arah baru yang akan mengarahkan kembali lalu lintas melingkar Kebun Raya Bogor searah jarum jam) dan berjalan kembali sampai Jl. Kapt. Muslihat. Dengan berbelok ke kiri lagi, lalu lintas ini dapat menggunakan lajur lalu lintas arah barat pada Jl. Kapt. Muslihat untuk mencapai lokasi yang tidak dapat dijangkau oleh lalu lintas arah timur. Pengalihan lalu lintas ini hanya jarak pendek.
Kontra • Kehilangan kesempatan
untuk menempatkan jalur bus disepanjang sungai.
• Lalu lintas umum yang menuju timur tidak dapat melintas langsung pada Jl. Kapt. Muslihat seperti biasanya.
• Jl. Paledang perlu dikonversi
menjadi jalan satu arah untuk mempertahankan dua lajur lalu lintas menuju timur; atau dua lajur lalu lintas harus menyatu menjadi satu lajur. Merubah Jalan Paledang menjadi satu arah ke arah timur,
bagaimanapun, dapat berjalan, mengingat Jalan Kapt. Muslihat tetap mengakomodasi lalu lintas ke arah barat dan tidak ada pergerakan yang hilang dengan adanya konversi ini.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
47
USULAN INFRASTRUKTUR BRT
Dari tiga alternatif utama ini, alternatif 3 menyediakan opsi paling sederhana dan rute paling langsung untuk lalu lintas umum dan BRT. Alternatif ini lebih disarankan. Bagian lain dari laporan ini mengasumsikan bahwa alternatif 3 akan digunakan; meskipun demikian, jika Pemerintah Kota tidak nyaman dengan alternatif 3, alternatif lain dapat ditinjau kembali. Jadi keseluruhan pengalihan arus lalu lintas umum ditunjukkan pada Gambar 6.23. Segmen terlebar pada koridor ini berada di depan stasiun kereta api. Lebar antara garis bangunan kurang lebih 21 meter (meskipun masih banyak ruang mati di depan stasiun kereta api yang berpotensi untuk dimanfaatkan jika diperlukan). Dengan asumsi alternatif 3 akan diadopsi, lebih masuk akal untuk menempatkan stasiun BRT pada lokasi ini untuk memperoleh akses langsung ke stasiun kereta api dengan mempertimbangkan juga segmen ini merupakan bagian jalan yang terlebar. Contoh penampang melintang ditunjukkan pada Gambar 6.25.
Lalu lintas arah timur Lalu lintas arah barat
Gambar 6.23: Pengalihan lalu lintas dengan memperkenalkan BRT pada Koridor Sindang Barang
Gambar 6.24: Penampang melintang untuk BRT pada Jl. Kapt. Muslihat di depan Stasiun Kereta Api Bogor
Gambar 6.25: Ilustrasi stasiun BRT pada Jl. Kapt Muslihat di depan Stasiun Kereta Api Bogor
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
48
USULAN INFRASTRUKTUR BRT BRT di seputar Kebun Raya Bogor Kedua koridor, Pajajaran dan Sindang Barang akan berakhir di pusat kota. Untuk sirkulasi maksimum di sekitar pusat kota, dan untuk akses yang optimal ke bagian lain dari kota, infrastruktur BRT akan mengelilingi Kebun Raya secara searah. Sebagai tambahan, Kebun Raya adalah pusat dari Kota Bogor dan adanya infrastruktur angkutan umum dengan kualitas tinggi dapat berperan besar dalam menampilkan Bogor sebagai Kota Masa Depan. Lebar jalan (kerb ke kerb) pada ruas-ruas jalan di seputar Kebun Raya bervariasi mulai dari 17,9 meter pada segmen terlebar hingga 9,2 meter pada segmen tersempit (sepanjang sisi timur laut). Sebagian besar jalan memiliki lebar 15,6 meter - cukup lebar untuk mengakomodasi tiga lajur lalu lintas dan dua arah jalur BRT. Namun, karena jalur lingkar ini merupakan suatu pola lalu lintas yang terpadu dan menyatukan lalu lintas pada choke point dengan jumlah lajur terbatas dan lebar jalan hanya 9,2 meter, dapat menyebabkan kemacetan yang signifikan, langkah yang terbaik adalah memulai desain dari lokasi tersempit. Dengan lebar lajur 3 meter , segmen 9,2 m dapat mengakomodasi dua lajur lalu lintas umum dan satu jalur BRT dalam lingkar satu arah.
Gambar 6.26: Ukuran lebar jalan kerb ke kerb di sepanjang ruas jalan sekitar Kebun Raya Bogor.
Dikarenakan pergerakan melingkar pada kawasan ini satu arah, penerapan satu arah BRT tidak akan menyebabkan kehilangan waktu yang signifikan bagi penumpang yang hendak pergi ke arah yang berlawanan.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
49
USULAN INFRASTRUKTUR BRT Sistem Satu Arah (SSA) Pada tanggal 1 April 2016, Kota Bogor menerapkan skema lalu lintas satu arah, dimana pergerakan lalu lintas melingkar di sekitar Kebun Raya dikonversi dari dua arah menjadi satu arah. Beberapa perubahan minor lainnya juga dilakukan pada jalan-jalan kecil di dekat pusat kota. Desain BRT pada jalan lingkar Kebun Raya, untuk itu harus sejalan dengan skema satu arah yang baru ini. Bahkan, sistem satu arah ini sangat membantu penerapan BRT di sekitar Kebun Raya: penerapan infrastruktur BRT satu arah akan mengambil satu lajur lalu lintas tetapi karena adanya skema satu arah, yang akan meningkatkan kapasitas lalu lintas, maka tidak ada kehilangan kapasitas pada kawasan ini. Dua pertanyaan yang harus dipertimbangkan sehubungan dengan desain BRT disekitar Lingkar Kebun Raya: 1. Apakah sebaiknya BRT melintas pada lajur terdalam atau terluar? BRT harus diberikan jalur yang sebebas mungkin dari konflik dengan lalu lintas lainnya. Apabila BRT akan dibangun pada lajur terluar dari lingkar Kebun Raya, maka BRT akan mengalami konflik dengan pergerakan membelok lalu lintas, bongkar muat, kendaraan parkir, dll. Sementara apabila BRT
dibangun pada lajur terdalam, BRT sebagian besar akan bebas dari beberapa konflik tersebut, diluar dari pergerakan membelok menuju Kebun Raya atau Istana Presiden memiliki proporsi pergerakan sangat
rendah. Dikarenakan hal ini, Kebun Raya akan berfungsi sebagai “edge condition” yang berarti BRT akan bebas bergerak disepanjang lingkar dalam tanpa mengalami konflik dengan lalu lintas lain. Oleh karena itu, BRT sebaiknya beroperasi pada lajur terdalam dari lingkar Kebun Raya. 2. Apakah sebaiknya BRT melintas searah dengan lalu lintas (searah jarum jam) atau berlawanan arah lalu lintas (berlawanan arah jarum jam)? Ada pro dan kontra dalam menentukan BRT berjalan searah dengan lalu lintas atau berlawanan arah. Suatu jalur BRT yang searah
lalu lintas umumnya berpotensi untuk mengalami gangguan dari arus lalu lintas, mungkin disebabkan oleh kemacetan atau adanya kendaraan yang memutuskan untuk masuk kedalam jalur BRT.
Gambar 6.27: Skema satu arah di seputar Kebun Raya Bogor yang diterapkan mulai tanggal 1 April 2016.Awalnya, sisi timur Kebun Raya tetap 2 arah namun akhirnya juga dikonversi menjadi 1 arah
Sementara itu, BRT yang berjalan berlawanan arah lebih memiliki efek self enforcing mengingat adanya bahaya untuk kendaraan yang masuk ke dalam jalur.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
50
USULAN INFRASTRUKTUR BRT
Di sisi lain, BRT yang melintas dengan berlawanan arah lalu lintas dapat menjadi masalah bagi keselamatan pejalan kaki yang menyeberang jalan. Apabila BRT beroperasi pada lajur terluar dari lingkar Kebun Raya, hal ini juga berbahaya karena Indonesia mengadopsi sistem pengemudi di sisi kiri dan BRT yang beroperasi berlawanan arah umumnya berfungsi pada sistem pengemudi di sisi kanan:BRT akan melintas di sebelah kanan arah lalu lintas – sebagai contoh “contraflow”. Meskipun demikian, karena BRT ada pada lajur terdalam, BRT akan melintas di sebelah kiri dari arah datang lalu lintas, menciptakan situasi lalu lintas yang lebih tipikal. Selain itu, karena jumlah pejalan kaki yang menyeberang jalan pada lingkar Kebun Raya sangat rendah, resiko keselamatan pada lokasi ini tidak terlalu serius. Untuk itu, pengoperasian BRT berlawanan arah jarum jam di seputar Kebun Raya Bogor lebih direkomendasikan.
Infrastruktur BRT Lalu Lintas Umum Gambar 6.28: Penerapan infrastruktur BRT satu arah berlawanan jarum jam pada lingkar dalam seputar Kebun Raya Bogor. Garis hijau menunjukkan lintasan BRT; garis merah menunjukkan lintasan lalu lintas umum.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
51
7 . R E N C A N A L AYA N A N B R T
RENCANA LAYANAN BRT Di luar pertimbangan infrastruktur apa yang harus didesain dan di mana infrastruktur tersebut harus dibangun adalah suatu keharusan untuk berpikir tentang layanan BRT seperti apa yang sebaiknya beroperasi pada infrastruktur. Salah satu keuntungan utama BRT adalah bus dapat melintas pada jalur BRT , kemudian keluar dari jalur untuk beroperasi secara mixed traffic dan mengambil atau menurunkan penumpang di tempat-tempat tujuan yang populer. Pola layanan ini menghindari pemaksaaan terhadap semua penumpang untuk melakukan transfer pada stasiun transfer, yang memakan waktu, rumit, serta memerlukan biaya dan ketersediaan lahan terkait dengan infrastrukturnya. Sebaliknya, penumpang bisa berjalan langsung ke halte bus di lingkungan mereka untuk naik bus yang akhirnya akan masuk ke jalur BRT. Infrastruktur BRT dirancang dalam serangkaian rute, untuk meningkatkan kecepatan dan kapasitasnya. Tidak seperti sistem rel perkotaan, di mana layanan seringkali hanya melintas pulang pergi diatas infrastruktur kereta api, merancang layanan dengan beberapa rute, untuk memberikan penumpang pengalaman yang sebaik mungkin, adalah jantung dari perencanaan sistem BRT.
tinggi yang tumpang tindih dengan koridor BRT biasanya dimasukkan ke dalam rencana layanan BRT sebagai rute BRT baru, kadang tanpa perubahan dan kadang dengan beberapa modifikasi. Rute lain yang beroperasi di dekat koridor mungkin dialihkan ke koridor BRT untuk mengambil manfaat dari kecepatan yang lebih tinggi ketika beroperasi pada infrastruktur BRT. Sebagai catatan, setelah satu rute bus atau minibus menjadi rute BRT, struktur administrasi pada rute tersebut berubah, seperti yang akan dibahas pada bab selanjutnya. Rencana awal layanan BRT yang dikembangkan untuk proyek ini, menggunakan metodologi ini. Rute eksisting angkot dan TransPakuan dipertimbangkan untuk dimasukkan dalam rencana layanan.
“Salah satu keuntungan utama BRT adalah bus dapat melintas pada jalur BRT, kemudian keluar dari jalur untuk beroperasi secara mixed traffic dan mengambil atau menurunkan penumpang di tempattempat tujuan yang populer.”
Rencana layanan BRT biasanya dikembangkan berdasarkan struktur rute dari layanan eksisting bus dan minibus yang ada di kota. Rute bus atau minibus dengan permintaan Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
53
RENCANA LAYANAN BRT Rencana Awal Layanan BRT di Bogor Data yang dikumpulkan selama survei FVO membantu untuk memberikan informasi dalam proses perencanaan layanan. Frekuensi dan okupansi pada setiap rute, di setiap titik, memberikan indikasi rute mana yang dapat memberikan manfaat terbesar apabila dimasukkan ke dalam sistem BRT. Suatu survei tambahan – survei boarding & alighting (B&A) atau survei naik turun penumpang –
dilakukan pada rute 2, salah satu rute tersibuk di Bogor. Untuk survei B&A, seorang surveyor menyusuri rute 2 saat periode puncak pagi dan sore, dan menghitung berapa banyak orang yang naik dan turun di setiap perhentian. Data naik dan turun penumpang ternyata relatif tidak signifikan karena besarnya variasi dalam pola berhenti angkot dan kecilnya dimensi kendaraan. Meskipun demikian, suatu informasi penting diperoleh dari survei ini:
Pengemudi angkot pada rute 2 sering membagi rute menjadi 2 bagian, bagian utara dan selatan. Hal ini dilakukan karena kedua bagian rute melayani 2 pasar penumpang yang berbeda, umumnya bertujuan ke pusat kota dan/atau stasiun kereta api. Bagian utara rute 2 lebih mirip, pada faktanya, dengan rute 3 daripada rute 2. Untuk itu, dalam mendesain rencana layanan BRT, pembagian alami rute ini penting.
Rekomendasi rencana layanan BRT meliputi 6 rute.
Gambar 7.1: Rencana layanan BRT. Garis lurus menunjukkan rute BRT beroperasi pada infrastruktur BRT, garis putus-putus menunjukkan rute BRT beroperasi secara mixed traffic.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
54
RENCANA LAYANAN BRT BRT 1 BRT 1 adalah rute BRT utama yang hanya beroperasi didalam infrastruktur BRT. Rute ini hampir serupa dengan bagian utara rute 2 eksisting, sebagaimana yang dijelaskan dalam pengantar sebelumnya (yang juga serupa dengan rute 3, tanpa bagian loop di tenggara). Rute ini juga serupa dengan koridor 4 TransPakuan yang diusulkan. BRT akan berjalan dari Terminal Bubulak, barat laut Bogor, ke selatan menyusuri koridor BRT Sindang Barang, melewati Stasiun Kereta Api Bogor, mengelilingi Kebun Raya Bogor dan kembali. Gambar 7.2: Rute BRT 1
BRT 2
Gambar 7.3: Rute BRT 2
BRT 2 adalah rute yang paling mirip dengan angkot rute 2, dengan beberapa perubahan kecil dekat stasiun kereta api. BRT akan berjalan dari Terminal Bubulak, ke selatan menyusuri koridor BRT Sindang Barang, menuju selatan kembali ke segmen barat lingkar Kebun Raya. Kemudian keluar dari koridor untuk melakukan loop yang sekarang dilalui oleh angkot rute 2, melalui Jalan Pahlawan dan Jalan Siliwangi (lingkaran ini dilakukan secara mixed traffic). Lalu menyelesaikan putaran pada Kebun Raya dan mengarah kembali ke Terminal Bubulak melalui koridor BRT Sindang Barang. Sementara pada saat ini, banyak angkot rute 2 membagi rute ini menjadi 2 bagian, beberapa pengemudi masih melihat keuntungan untuk melayani rute ini secara utuh dikarenakan masih adanya permintaan pergerakan antara utara dan selatan. Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
55
RENCANA LAYANAN BRT BRT 3 and 3A BRT 3 dan 3A adalah rute yang paling mirip dengan rute angkot 6 AP dan 6A AP. Kedua rute mengikuti lintasan yang sama seperti rute BRT 1 mengelilingi jalur lingkar Kebun Raya dan kembali ke Terminal
Bubulak. Meskipun demikian, kedua rute ini melanjutkan layanan ke arah utara, keluar koridor, sepanjang Jl. Raya Semplak dan berpisah di Jl. Salebenda Raya. BRT 3 akan mengikuti jalan ini ke arah Parung,
sementara itu BRT 3A mengikuti Jl . Letkol Atong Senjaya ke Bantarkambing .
Gambar 7.4: Rute BRT 3 and 3A
BRT 4 BRT 4 adalah rute yang paling mirip dengan angkot rute 5A AP. Namun, dibandingkan memutar pada Sindang Barang dan Sumeru, rute ini akan memasuki koridor BRT pada Jalan Gn. Batu dan terus ke timur melintasi Jalan Veteran dan Jalan Kapt. Muslihat. Kemudian mengelilingi jalur lingkar Kebun Raya dan kembali dengan rute yang sama.
Gambar 7.5: Rute BRT 4
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
56
RENCANA LAYANAN BRT BRT 5 BRT 5 adalah rute yang paling mirip dengan koridor 1 TransPakuan. Perjalanan akan dimulai dari Terminal Bubulak ke arah timur, menyusuri Jalan Raya Cibadek - Ciampea dan Jalan KH. Sholeh Iskandar, menuju koridor BRT Pajajaran. Kemudian bergerak ke selatan, masuk ke dalam koridor BRT Pajajaran dan berputar kembali di Kebun Raya Bogor.
Gambar 7.6: Rute BRT 5
BRT 6 BRT 6 adalah rute yang paling mirip dengan angkot rute 9, dengan dua pengecualian: pertama, BRT 6 tidak berlanjut ke arah selatan dari jalur lingkar Kebun Raya, namun sebaliknya, berputar dan mengarah kembali ke utara. Kedua, BRT 6 kemudian terus lurus ke utara Jalan Pajajaran, tanpa menyimpang ke arah timur, disekitar segmen sempit yang saat ini dilalui angkot rute 9.
Gambar 7.7: Rute BRT 6
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
57
8.REKOMENDASI UNTUK RUTE APTB
REKOMENDASI UNTUK RUTE APTB
Saat ini , kecuali penumpang yang berangkat dari Stasiun Kereta Api Bogor memiliki tujuan di salah satu stasiun kereta api di Jakarta, melakukan perjalanan dengan kereta api antara Bogor dan Jakarta bisa sangat memakan waktu karena memerlukan transfer setidaknya sekali, seringkali dua kali atau lebih, untuk mencapai tujuan. Bus pengumpan APTB menjadi pilihan yang lebih baik untuk beberapa alasan ini, setidaknya saat berada di Jakarta, layanan ini menggunakan infrastruktur TransJakarta dan karena itu, menjangkau lebih banyak tujuan di Jakarta. Namun, di Bogor, APTB hanya sampai di Terminal Bubulak yang cukup jauh dari sebagian besar tujuan di Bogor, termasuk pusat kota. Apabila rute APTB diijinkan untuk melakukan perjalanan ke tempattempat tujuan lain di dalam Kota Bogor, termasuk pusat kota, layanan ini akan menyediakan akses yang lebih baik bagi penumpang yang ingin ke Jakarta, dengan jumlah transfer yang lebih sedikit. Oleh karena operator bus antarkota lainlah yang menentang APTB untuk mengakses pusat kota, masih ada kemungkinan untuk menjalin kesepakatan dengan mereka: mengijinkan operator bus antarkota yang datang dari Bogor untuk beroperasi dalam koridor TransJakarta BRT (selama mereka membeli bus yang sesuai dan mendapatkan lisensi). Sebagai pertukaran, Kota
Bogor akan memberikan koneksi langsung ke pusat kota untuk rute APTB. Setelah itu, APTB akan menggunakan koridor BRT Pajajaran (peningkatan koridor 1 TransPakuan), serta koridor BRT yang mengelilingi Kebun Raya.
mengurangi tingkat kemacetan di gerbang tol, di mana sebagian besar kemacetan terjadi. Isu ini umumnya telah diselesaikan di sebagian besar negara dengan memperluas penggunaan kartu tol elektronik.
APTB juga dapat diberikan pilihan untuk menggunakan pintu tol yang dekat dengan pusat kota, sebagai alternatif untuk memperoleh perjalanan yang lebih cepat dan langsung.
PT Jasa Marga sebaiknya menawarkan diskon untuk pengguna kartu elektronik, untuk meningkatkan jumlah pengguna, sehingga tundaan per kendaraan dapat diminimalkan dan keluaran pada gerbang tol meningkat.
“Apabila rute APTB diijinkan untuk melakukan perjalanan ke tempat-tempat tujuan lain di dalam Kota Bogor, termasuk pusat kota, layanan ini akan menyediakan akses yang lebih baik bagi penumpang yang ingin ke Jakarta, dengan jumlah transfer yang lebih sedikit.” Dikarenakan kemacetan di sepanjang Jalan Tol Jagorawi tidak menjadi perhatian serius, mungkin tidak diperlukan jalur khusus untuk APTB. Di masa mendatang, lajur khusus untuk kendaraan okupansi tinggi/High Occupancy Vehicle (HOV) mungkin dapat digunakan, meskipun belum terlalu diperlukan. Sebaliknya, operator jalan tol, PT Jasa Marga , sebaiknya fokus pada
Jalur khusus untuk pengguna kartu tol elektronik sebaiknya disediakan dengan penghalang fisik yang dipasang jauh sebelum titik kemacetan, sehingga pengguna kartu elektronik tidak akan terjebak dalam kemacetan gerbang tol. Bus APTB harus dilengkapi dengan kartu tol elektronik, sehingga mereka juga dapat memperoleh manfaat dari berkurangnya kemacetan. Rute APTB juga menggunakan Jalan Lingkar Dalam Jakarta, salah satu segmen dari koridor TransJakarta yang tidak berfungsi baik karena banyaknya gangguan terhadap jalur bus dari antrian kendaraan yang akan masuk ke dalam Tol Dalam Kota. Peningkatan penggunaan kartu tol elektronik dan penegakan hukum yang ketat dari polisi pada gerbang-gerbang masuk Tol Dalam Kota, secara signifikan akan mengurangi tundaan pada koridor 9 TransJakarta, serta beberapa rute APTB.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
59
9.KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
INTRODUCTION
KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
Seiring dengan bergeraknya pemerintah kota untuk mengimplementasikan koridor 4 TransPakuan, laporan B-TOP mengusulkan skema untuk melibatkan angkot sebagai operator dalam sistem TransPakuan. Hal ini terutama karena dua alasan:
• Persaingan tidak sehat
antara TransPakuan dan angkot, seperti yang dibahas dalam bagian sebelumnya, mengakibatkan hilangnya penumpang TransPakuan; dan
• Koridor 4 TransPakuan sangat
menarik dalam hal permintaan. Apabila pemerintah kota maju dengan koridor 4 tanpa melibatkan angkot, pemilik angkot akan merasa dirugikan.
Skema GIZ meliputi melakukan tender operasi untuk koridor 4 TransPakuan dengan insentif bagi koperasi atau perusahaan angkot untuk menang. PDJT akan berubah menjadi perusahaan manajemen bus (BMC) dan tidak lagi secara langsung mengoperasikan TransPakuan. Supir dan kondektur TransPakuan, saat ini dipekerjakan oleh PDJT, akan dipekerjakan oleh pemenang tender. PDJT akan terus mengoperasikan koridor 1-3 selama fase transisi. Ini adalah langkah awal yang baik dalam mengembangkan kebijakan transisi angkot untuk sistem BRT. Tujuan dari bagian ini adalah untuk menambahkan rincian untuk
proposal ini, dengan penekanan khusus pada bagaimana industri angkot akan berhubungan dengan sistem BRT baru. Ketika memutuskan bagaimana menghubungkan sistem BRT baru dengan angkot yang ada dan TransPakuan, opsi yang terbaik adalah Pemerintah Kota Bogor mengembangkan kebijakan yang jelas sehubungan dengan apa yang diinginkan. Dalam banyak kasus, pemerintah ingin berakhir dengan kualitas baik, operator bus yang modern dan kompetitif secara internasional, serta berpengalaman dalam menyediakan layanan berkualitas tinggi. Mereka juga ingin meminimalkan hilangnya lapangan pekerjaan, serta memastikan bahwa sebagian besar koperasi dan perusahaan di bisnis angkot dapat menjadi bagian dalam bisnis BRT yang baru, walaupun harus berubah bentuk.
sosial. Pemerintah, oleh karena itu, harus mengingat sedang memasuki hubungan baru dengan industri angkot eksisting, dan hubungan ini harus dinegosiasikan, dengan pemerintah melindungi kepentingan penumpang. Seperti dalam setiap negosiasi, pemerintah sebaiknya berhati-hati dalam membagi informasi dan sebaiknya masuk ke dalam negosiasi dengan informasi yang lebih banyak dari orang yang menjadi lawan negosiasi. Selanjutnya, tahap pertama sangat penting untuk melakukan yang benar, mengingat tahap ini akan membangun preseden untuk tahap selanjutnya, yang apabila tidak dilakukan dengan benar akan sulit untuk diperbaiki.
Hal ini memerlukan kehatihatian dalam hal seberapa besar pemerintah menjamin pihak-pihak yang terkena imbas. Memberikan jaminan yang besar akan melemahkan pengaruh pemerintah dalam menegosiasikan kesepakatan terbaik bagi para pembayar pajak dan penumpang, serta resiko kompromi terhadap kualitas layanan yang harus dipenuhi operator; kurang menjamin akan beresiko memberikan dampak negatif pada industri yang ada dan menyebabkan ketidakharmonisan Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
61
KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
Mengapa Industri Angkot Perlu Dilibatkan? Sebagian besar sistem BRT di dunia, dan semua sistem BRT terbaik, melibatkan pemilik dan operator bus atau minibus yang lama dalam kepemilikan dan pengoperasian perusahaan operator BRT baru. Ada empat alasan mengapa kota melimpahkan seluruh bisnis BRT baru ke pemilik dan supir dari layanan angkutan informal yang terimbas, baik melalui negosiasi kontrak atau menciptakan tender kompetitif yang memberi insentif tinggi untuk menyertakan operator terdampak sebagai pemegang saham dan karyawan dari perusahaan operator BRT 1. Alasan Hukum Secara hukum, banyak kota telah memberikan ijin rute, beberapa dari mereka bersifat terbuka dalam hal durasi, kepada perusahaan swasta. Ijin rute ini mungkin memberikan hak eksklusif untuk mengoperasikan koridor tertentu dalam jangka waktu tidak terbatas atau jangka panjang (ambil contoh 12 tahun). Kontrak ini terkadang memiliki kekuatan hukum. Untuk membatalkannya akan membutuhkan kompensasi, yang secara signifikan akan meningkatkan biaya proyek. Di kota-kota lain, perusahaan memonopoli operasi di lokasilokasi tertentu, tanpa sanksi hukum apapun, namun dengan hak kelaziman (customary right) jangka panjang. Kedudukan hukum customary rights sendiri masih ambigu, tapi pada kenyataannya memerlukan kompensasi dibawah
beberapa sistem hukum. Dimana hak-hak ini ada, secara hukum para operator eksisting harus mendapatkan kompensasi atau pengadilan bisa menghentikan proyek, dan tidak selalu jelas apakah pemerintah memiliki hak untuk mengambil alih ijin mereka. 2. Alasan Politik Pada kota-kota, dimana hak beroperasi tidak legal tetapi sebagian besar hanya kelaziman, seperti yang lebih umum, diluar isu hukum, operator mungkin memiliki kekuatan politik. Seringkali mereka dikembangkan sebagai asosiasi atau perusahaan yang memiliki koneksi politik kuat untuk melindungi hak kelaziman mereka dan memberikan ijin rute kepada anggota, serta mendapatkan komisi dari hal ini. Perusahaanperusahaan ini memiliki hubungan dekat dengan pihak regulator yang menawarkan ijin rute. Cara-cara ini memberikan mereka kekuatan politik. Kekuatan ini berasal dari kemampuan untuk mengumpulkan bus mereka, memblokir jalan dan menghentikan layanan angkutan di seluruh kota, membuat roda perekonomian kota berhenti. Blokade bus dan mogok operasi khususnya sangat menguatirkan. Di Quito , ketika layanan BRT baru diperkenalkan tanpa melibatkan operator minibus yg lama, operator yang terkena imbas melakukan demonstrasi dengan memblokir sistem BRT yang baru selama lebih dari satu minggu dan hanya bisa
diatasi dengan intervensi dari Garda Nasional. Perusahan-perusahaan ini juga memiliki bentuk lain dari kekuatan politik. Terkadang mereka memiliki koneksi politik kuat yang tersembunyi, karena para pemilik merupakan pejabat pemerintah. Bentuk kekuasaan politik seperti ini dapat menunda proyek dengan cara yang lebih berbahaya. 3. Alasan Finansial Terkadang, tidak melibatkan industri minibus berarti mereka hanya menolak bekerja sama dengan perijinan rute baru, pembatalan rute dan mengambil penumpang dari sistem BRT yang baru. Hal ini menjadi kerugian finansial besar bagi sistem BRT, membutuhkan subsidi yang tidak diperlukan. Melibatkan industri yang terimbas dalam perusahaan operator BRT telah terbukti sebagai jalan terbaik dalam mengurangi resiko politis. 4. Alasan Sosial Membatalkan ijin rute dari operator minibus eksisting bisa berarti menghancurkan mata pencaharian ratusan pengusaha. Dengan membawa mereka masuk ke dalam sistem BRT, sebagai operator, tidak hanya tidak kehilangan bisnis, mereka juga dibawa ke dalam bentuk usaha yang lebih aman, biasanya dengan jaminan pemerintah. Ini juga berarti memperkuat sektor swasta, dimana pertumbuhan sektor swasta bisa berarti perekonomian yang lebih kuat di negara berkembang.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
62
KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
Praktek Terbaik Dalam Melibatkan Industri Minibus Sistem BRT lebih baik dioperasikan oleh perusahaan bus modern dengan manajemen armada terpadu. Manajemen armada terpadu membutuhkan depo di mana perawatan dioptimalkan dengan kehati-hatian dan di mana keuntungan ekonomi dapat diperoleh dari pembelian massal suku cadang dan penugasan manajer dan mekanik yang berkualitas. Ada dua cara untuk melibatkan industri yang terkena imbas dalam operasi BRT baru: tender kompetitif yang memberikan nilai ekstra atau memberikan kualifikasi minimum untuk perusahaan agar melibatkan setidaknya sebagian operator dan pemilik yang terkena imbas, dan negosiasi kontrak, dimana otoritas BRT menegosiasikan kontrak operator baru dengan pemilik dan operator lama yang terkena imbas. Ada perbedaan besar antara sistem BRT dengan negosiasi kontrak dan sistem BRT dengan tender kontrak kompetitif yang diatur untuk memastikan operator yang terkena imbas dibawa ke dalam sistem baru. Sistem dengan negosiasi, dibandingkan dengan tender kompetitif, menghadapi beberapa masalah berikut:
• Biaya operasi tinggi:
kemampuan pemerintah untuk mengendalikan biaya kontrak dikompromikan
dalam negosiasi kontrak dan pengalaman internasional menunjukkan biaya per kilometer yang 40% lebih tinggi dibandingkan kontrak kompetitif.
• Tundaan implementasi yang
signifikan seiring pemerintah kehilangan kontrol atas jadwal proyek.
• Formasi perusahaan yang
tidak lengkap. Dalam tender yang kompetitif, pemerintah dapat menetapkan kriteria tipe manajemen perusahaan sebagai kualifikasi minimum, pemerintah juga dapat menetapkan syarat perusahaan untuk memenuhi ISO 9000 dan indikator tata kelola perusahaan yang baik lainnya. Hal ini dapat membantu perusahaan mencapai keberhasilan dalam jangka panjang. Sebaliknya, pemerintah akan memiliki pengaruh yang lebih kecil dalam negosiasi kontrak.
kontrak, insentif tersebut tidak ada dan dengan demikian, terdapat resiko dimana industri tidak dapat mengembangkan diri untuk menjadi perusahaan modern dengan struktur kepemilikan saham yang jelas. Pemerintah mungkin perlu untuk campur tangan dan mengatur struktur kepemilikan dalam rangka menyelesaikan konflik di dalam industri. Oleh karena itu, praktek terbaik sudahlah jelas: tender kompetitif untuk operasi bus, baik dengan insentif atau persyaratan yang menetapkan setidaknya sebagian dari kepemilikan perusahaan diwakili oleh pemilik dan operator yang terkena imbas. Hal ini, tentu saja, membutuhkan kehati-hatian dalam menentukan siapa yang dapat digolongkan sebagai ‘pemilik terkena imbas”.
• Memerlukan intervensi yang
jauh lebih besar dalam formasi perusahaan dari sisi pemerintah. Di Bogota, setelah persyaratan tender kompetitif ditetapkan, tergantung pada operator bus yang terimbas untuk mencari cara terbaik dalam memenuhi persyaratan tender dikarenakan insentif mereka adalah memenangkan kontrak. Dalam negosiasi
Roadmap to BRT in Bogor
63
KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
Transisi Angkot Menuju BRT Langkah pertama dalam menentukan bagaimana menghubungkan industri yang terkena imbas dalam sistem BRT Bogor adalah menetapkan kebijakan pemerintah atas hal ini. Apabila pemerintah memutuskan untuk memberikan semacam preferensi pada perusahaan yang melibatkan operator terkena imbas diantara pemegang saham dalam suatu proses tender yang kompetitif, sebagaimana yang direkomendasikan dalam laporan ini, maka siapa operator yang terkena imbas perlu didefinisikan dengan hati-hati.
Identifikasi rute yang terkena Imbas
Rute manakah yang ‘terkena imbas’ bergantung pada rencana layanan final dari sistem BRT yang baru. Rencana layanan akan menunjukkan rute mana yang akan digabungkan, rute mana yang akan dipotong, dan rute mana yang tidak terkena imbas. Dikarenakan rencana layanan umumnya sering diubah dan jadwal proyek cukup padat, disarankan untuk mengambil pendekatan berikut: Rencana awal layanan yang dikembangkan dalam laporan ini memberikan indikasi rute-rute angkot mana yang akan dimasukkan, dengan beberapa cara, dalam sistem BRT. Seiring dengan proyek BRT Bogor yang terus bergerak maju, diharapkan rencana layanan akan diubah dan disempurnakan beberapa kali sebelum proyek selesai, seperti normalnya dalam
perencanaan sistem BRT. Untuk saat ini, beberapa rute angkot yang terkena imbas sebagai berikut: Rute 2, Rute 3, Rute 6 AP, Rute 6A AP, rute 5A AP dan Route 9, dan juga Koridor 1 TransPakuan. Rute yang tak terkena imbas adalah semua rute yang tersisa. Ada perubahan peraturan yang signifikan dalam industri angkot di tahun 2015. Peraturan baru menarik seluruh ijin rute angkot. Pada saat ini, hanya koperasi atau perusahaan yang memenuhi beberapa kriteria minimum (seperti jumlah minimum armada dan kepemilikan depo) diperbolehkan untuk mengajukan ijin rute. Ijin rute ini berlaku selama lima tahun, namun sejauh ini hanya dua perusahaan yang telah mendapat ijin baru dan sisanya sedang dalam proses. Jika Bogor memutuskan untuk maju dengan BRT, sebaiknya dipastikan agar setiap ijin operasi baru yang dikeluarkan untuk koperasi atau perusahaan angkot, atau angkutan lainnya, pada salah rute yang terkena imbas menjadi batal dan tidak berlaku lagi setelah BRT mulai beroperasi. Karena mungkin memerlukan waktu 5 tahun lagi untuk sistem BRT beroperasi, maka seharusnya pemerintah sudah cukup hanya mengeluarkan ijin rute yang valid pada rute yang terimbas satu putaran lagi di tahun 2016. Tidak ada penerbitan ijin operasi untuk rute yang terimbas setelahnya.
64
KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
Formasi Perusahaan Seperti dijelaskan di atas, sistem BRT lebih baik dioperasikan oleh perusahaan bus modern dengan manajemen armada terpadu Tidak seperti di beberapa kota lain dimana industri minibus seluruhnya terfragmentasi, di Bogor, koperasi pemilik angkot telah terbentuk. Hal ini merupakan langkah pertama dari pembentukan perusahaan bus modern yang besar. Meskipun demikian, tender operator BRT perlu mendorong korporatisasi ini lebih jauh lagi untuk memastikan terbentuknya perusahaan yang layak dan berkelanjutan. Angkot, meskipun diatur dalam koperasi, masih dimiliki secara individual. Angkot, seharusnya dihubungkan dengan keberadaan garasi, tapi pada kenyataannya, masih dibawa pulang setiap malam, dipelihara dan diperbaiki oleh pemiliknya, tidak secara kolektif. Dengan demikian, industri ini tidak sepenuhnya dikorporasikan dan sebagian besar masih informal. Ketika rencana layanan difinalkan, koperasi angkot perlu mengklasifikasikan pemilik angkot dengan rute yang dianggap ‘terkena imbas’ dari rencana layan sebagai pemilik ‘terkena imbas’. Kepala koperasi angkot harus dilibatkan dalam proses identifikasi pemilik yang terkena imbas. Mereka dapat diberikan kesempatan untuk ditunjuk secara resmi oleh pemilik dan operator yang terkena imbas sebagai
perwakilan hukum, atau melakukan sertifikasi koperasi agar dapat menjadi perwakilan hukum bagi anggota mereka, dan AD/ART koperasi dapat digunakan untuk memperkuat posisi kepemimpinan mereka. Dengan cara ini, kepala koperasi, diluar apakah angkot mereka ‘terkena imbas’ atau tidak, dapat mengamankan saham dalam bisnis yang baru, atau dapat membeli ijin rute dan angkot dari pemilik yang terkena imbas, bila telah diketahui bahwa hal ini dapat menjadi tiket masuk ke dalam perusahaan BRT yang baru.
“tender operator BRT perlu mendorong korporatisasi ini lebih jauh lagi untuk memastikan terbentuknya perusahaan yang layak dan berkelanjutan.” Pemerintah sebaiknya menggunakan tender yang kompetitif untuk memaksa perusahaan-perusahaan ini terbentuk; memilah struktur kepemilikan saham; menetapkan struktur manajemen yang jelas; dan mengumpulkan persyaratan modal minimum yang diperlukan untuk memenuhi kriteria minimum tender. Peserta tender juga harus menunjukkan bahwa mereka memiliki tim manajemen yang kompeten, lengkap dengan CV mereka, baik dengan memperkerjakan individu yang berpengalaman, atau bermitra
dengan firma lain yang memiliki pengalaman mengoperasikan BRT di perusahaan lain, atau setidaknya memiliki pengalaman sebagai operator di bidang logistik lainnya dengan manajemen armada terpadu (integrated fleet management). Dokumen penawaran juga harus menyediakan spesifikasi teknis bus sesuai dengan infrastruktur BRT yang digunakan. Dianjurkan bagi pemerintah kota untuk menyusun tender operator BRT berdasarkan pada kualifikasi perusahaan dan harga yang ditawarkan untuk menyediakan layanan per kilometer. Penawar mendapatkan skor lebih tinggi pada kualifikasi mereka, jika mereka memiliki jumlah minimum dari rute yang terkena imbas. Beberapa, mungkin lebih sedikit, poin diberikan kepada penawar yang juga melibatkan pemilik angkot lain yang tidak terimbas. Jika aturan pengadaan menetapkan tender hanya berdasarkan harga penawaran, maka persyaratan untuk melibatkan operator eksisting harus tercantum dalam kriteria minimum kualifikasi. Dengan menempatkan semua kondisi ini dalam proses tender kompetitif, dibandingkan hanya mensyaratkan dan mencoba menerapkannya melalui negosiasi, keterlibatan pemerintah dalam mengatur bagaimana proses ini ditangani dapat diperkecil dan pemerintah dapat lebih yakin bahwa proses dapat diselesaikan dengan baik.
65
KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
Proses Tender Biasanya, tender kompetitif yang “diatur” untuk kontrak operator bus BRT mencakup persyaratan agar pemenang tender menyerahkan jumlah minimum ijin rute dan minibus yang terkena imbas BRT pada pemerintah kota. Hal ini dilakukan dalam rangka memastikan penghapusan rute yang berimpit dengan koridor BRT dan juga memastikan penawar, yang mungkin tidak secara langsung adalah pemilik asli dan pemegang lisensi, menawarkan pembagian keuntungan atau kompensasi kepada pemilik minibus dan lisensi. Jika pendekatan ini diambil di Bogor, angkot dan ijin rute yang terkena imbas sebaiknya langsung dialihkan saat kontrak ditandatangani, untuk memastikan mereka tidak beroperasi lagi hanya saat layanan BRT yang baru siap beroperasi. Jika tidak, akan terjadi kekosongan layanan untuk sementara. Hingga tanggal penandatanganan kontrak, pemilik ijin rute dan armada angkot yang terkena imbas menandatangani surat pernyataan bahwa mereka bersedia untuk menyerahkan kendaraan dan ijin kepada kepala konsorsium pada saat penandatanganan, mengingat transaksi tidak dapat benar-benar terjadi sampai proses tender selesai. Dalam banyak kasus, angkot diserahkan untuk dihapuskan. Persyaratan penghapusan armada umumnya berupa perbandingan jumlah bus tua yang beroperasi
di koridor dengan jumlah bus baru yang dibutuhkan untuk mengoperasikan sistem baru. Sebagaimana rencana layanan akan menentukan besarnya armada, besarnya perbandingan ini akan ditentukan dengan finalisasi rencana layanan. Keputusan untuk menghapus angkot harus didasarkan pada berapa usia armada. Salah satu pilihan, seperti yang telah dilakukan dalam banyak kasus di Amerika Latin, adalah mensyaratkan perusahaan yang mengikuti tender kontrak untuk membeli bus tua dari pemiliknya dan menyerahkannya untuk dihapuskan, sementara tetap merelokasi bus yang lebih baru ke rute yang tidak terimbas atau menjualnya ke operator bus yang rute nya tidak terimbas, tanpa banyak keterlibatan dari pemerintah kota. Dengan cara ini, proses tender akan menghapus secara alami bus-bus yang terlalu tua dan berpolusi dari jalan. Kompensasi penghapusan armada dan persyaratan untuk menyerahkan ijin rute cenderung berkaitan dengan valuasi nilai saham dalam perusahaan operator BRT yang baru. Di Bogota, misalnya, di mana ada tender yang kompetitif, bagaimana penghapusan armada dan ijin dihargai dan digantikan menjadi saham dalam perusahaan operator BRT yang baru dilakukan melalui negosiasi pribadi dan langsung, serta berbeda tergantung kasus. Hal ini cenderung mendorong penilaian menurut harga pasar, dan
faktor-faktor seperti usia bus, nilai dari rute, lama perijinan, semua dapat dimasukkan dalam penilaian. Umumnya, cara yang terbaik adalah membiarkan perusahaan menentukan nilai saham, tetapi pada prakteknya, seringkali satu bus dan satu ijin dinilai dengan satu saham. Untuk alasan ini, dalam kasus Bogor, kami merekomendasikan untuk menggunakan sistem tender kompetitif yang “diatur”, dan membiarkan industri memilah valuasi saham secara internal terkait dengan persyaratan tender. Tender kemudian akan berjalan sebagai berikut: Setiap konsorsium yang telah berhasil mengumpulkan sejumlah pemilik angkot terimbas yang disyaratkan sebagai pemegang saham, akan mengajukan penawaran untuk menyediakan layanan sejumlah bus yang dibutuhkan dalam tender. Penawar terendah (harga terendah per bus kilometer yang ditawarkan) akan diberikan tender pada harga yang mereka tawarkan untuk total jumlah bus yang mereka tawarkan, penawar terendah kedua akan diberikan tender pada harga yang mereka tawarkan untuk jumlah bus yang mereka tawarkan, dan begitu seterusnya hingga seluruh layanan yang dibutuhkan terpenuhi. Pendekatan “Dutch Auction” ini memastikan pemerintah kota membayar harga terendah untuk keseluruhan layanan. Hal ini masih perlu diperiksa apakah sudah sesuai dengan aturan pengadaan di Indonesia.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
66
KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
Kontrak Nilai Kotor vs Kontrak Nilai Bersih Saat ini, operator angkot mengumpulkan ongkos secara langsung dan mampu menjaga 100% dari pendapatan (dengan pembagian antara supir, kondektur dan pemilik). Hal ini merupakan tipikal layanan angkutan informal dan dikenal sebagai “kontrak nilai bersih”. Sebagian besar sistem BRT beroperasi dengan model “kontrak nilai kotor”. Operator tiket mengumpulkan pendapatan tiket dan pemerintah membayar harga yang tetap ke operator, terlepas dari permintaan. Manfaat dari sistem kontrak nilai bersih adalah operator bertanggung jawab penuh atas risiko permintaan pada rute mereka: jika penumpang lebih tinggi dari biaya operasi, operator untung; jika lebih rendah, operator merugi. Tidak ada subsidi pemerintah yang diperlukan. Kelemahan utama dari sistem ini adalah operator tidak melakukan pelayanan sesuai jadwal karena lebih penting bagi mereka untuk mengisi bus sampai penuh. Akibatnya, sopir bus sering menunggu sampai bus penuh dan kemudian berjalan dengan kecepatan, seringkali tidak aman, tinggi. Operator juga cenderung bersaing untuk mendapatkan penumpang di tepi jalan, menyebabkan kondisi yang tidak aman disekitar perhentian dan meningkatnya fatalitas bagi pejalan kaki.
untuk setiap kilometer yang mereka operasikan. Kilometer tiap bus ditentukan oleh pemerintah kota. Dalam sistem kontrak nilai kotor, operator mengikuti jadwal dan tidak lagi memiliki insentif untuk menunggu sampai bus terisi penuh atau “ugal-ugalan” untuk mengambil penumpang. Untuk sistem BRT, struktur kontrak nilai kotor direkomendasikan: Setiap perusahaan operator bus harus dibayar berdasarkan bus kilometer. Pendapatan tiket akan dikumpulkan oleh perusahaan tersendiri atas nama kota. Pemerintah Kota, atau perusahaan yang terpisah, akan membuat dan mengatur jadwal bus, yang akan menjamin besarnya pembayaran minimum untuk operator bus. Sejumlah resiko permintaan sebaiknya tetap dibebankan pada perusahaan operator bus, untuk memastikan pendapatan tiket benarbenar terkumpul.
Dalam sistem kontrak nilai kotor, operator tiket yang terpisah mengumpulkan pendapatan tiket atas nama pemerintah dan operator bus dibayar oleh pemerintah kota
67
KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
Pengadaan Bus Dalam banyak kasus di mana sistem BRT dioperasikan oleh perusahaan swasta, pengadaan bus dilakukan oleh perusahaan swasta. Hal ini disebabkan perusahaan swasta umumnya memiliki pengalaman dalam pengadaan dan pengoperasian bus, serta memiliki insentif dalam menentukan kendaraan yang paling efektif dari sisi biaya. Hal ini juga mengalihkan sepenuhnya tanggung jawab pemeliharaan pada operator swasta dan menghilangkan risiko dimana operator menyalahkan pemerintah apabila terjadi masalah dengan bus. Biasanya hal ini dimungkinkan karena pendapatan tiket diperkirakan cukup tinggi untuk menutupi biaya operasi dan mengembalikan biaya investasi bus.
Jika sistem BRT didesain dengan cara dimana operasi bus tidak menguntungkan, makabe berapa bentuk subsidi akan diperlukan. Satu opsi adalah untuk memberikan biaya per kilometer yang lebih tinggi dalam kontrak operasi untuk menutupi operasional dan pengadaan bus. Tapi ini berarti pemerintah akan memberikan subsidi yang terus terbuka untuk satu kali pembelian. Jadi, dibandingkan memberikan subsidi operasi yang langsung dan berkelanjutan, membiarkan pemerintah membeli bus sementara masih mensyaratkan operasi menutupi biaya dari pendapatan tiket adalah cara yang valid untuk menghindari pemerintah dari kewajiban keuangan yang terus terbuka. Hal ini terjadi di Kota Cape Town, sebagai contoh. Alternatif lain, dalam kasus dimana pendapatan tiket tidak dapat menutupi operasi dan pengadaan bus, adalah pemerintah memberikan subsidi
satu kali, dalam bentuk suntikan modal, kepada perusahaan bus untuk membeli bus sendiri. Hal ini masih mencapai sebagian besar tujuan dari pengadaan bus oleh swasta. Model keuangan BRT Bogor masih belum disusun. Oleh karena itu, saat ini tidak diketahui apakah pendapatan tiket akan mampu menutupi pengadaan bus atau tidak. Jika ditentukan pendapatan tiket akan menutupi sepenuhnya biaya pengadaan armada bus baru yang diperlukan, Pemerintah Kota mungkin masih perlu menjamin pinjaman operator ke bank untuk pengadaan bus. Jika pendapatan tiket terbukti tidak cukup untuk menutupi pengadaan bus dan biaya operasi, maka kas daerah akan diperlukan untuk membantu menanggung biaya pembelian armada bus, namun pengadaan bus masih harus ditanggung oleh operator bus swasta.
Tabel 3: Tanggung jawab pengadaan bus pada sistem BRT di dunia.
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
68
KEBIJAKAN UNTUK INDUSTRI ANGKOT
Hubungan dengan TransPakuan Apakah sistem BRT yang baru dikemas sebagai suatu sistem baru atau peningkatan dari TransPakuan, sistem BRT yang baru ini akan sepenuhnya menggantikan sistem TransPakuan yang ada saat ini. Bus-bus koridor 1 TransPakuan yang ada saat ini akan digantikan seluruhnya oleh bus baru rute BRT 5. Bus-bus TransPakuan hanya memiliki pintu di sisi kiri dan tidak cocok dengan infrastruktur BRT yang diusulkan, yang membutuhkan pintu tengah (pintu sisi kanan) serta pintu sisi trotoar (pintu sisi kiri). Armada bus TransPakuan sudah tua dan perlu digantikan pada saat sistem BRT terbangun. Pada koridor 2 dan 3 TransPakuan, dimana tidak ada infrastruktur BRT yang direncanakan, layanan TransPakuan harus ditangguhkan ketika sistem BRT mulai beroperasi, bila tidak sebelumnya. Jumlah penumpang yang sangat rendah dan stasiun TransPakuan yang dibangun di sisi kerb jalan tidak efektif dan pada kondisi membutuhkan perbaikan. Layanan pada koridor 2 dan 3 sebaiknya hanya diteruskan, apabila infrastruktur khusus BRT dikembangkan di kedua koridor ini, dalam hal ini, sistem TransPakuan juga akan digantikan oleh sistem BRT yang baru.
Pada koridor 1, stasiun TransPakuan harus dibangun kembali dan dipindahkan ke tengah jalan, mengacu pada desain infrastruktur yang diusulkan diatas. TransPakuan (PDJT), sebagai operator bus, akan ditransformasi menjadi Bus Management Company (BMC) mengacu pada rekomendasi dalam laporan B-TOP. Operasi BRT, baik dikemas sebagai TransPakuan atau sesuatu yang lain, akan dikontrakan oleh BMC pada operator swasta yang merupakan gabungan dari para pemilik angkot. PDJT sebagai operator eksisting dapat membentuk basis dari konsorsium baru dengan mitra swasta lain (pemilik angkot atau investor swasta lain) untuk mengikuti lelang operator BRT, dan akan dikualifikasikan sebagai operator bus berpengalaman dalam mengoperasikan layanan bus dalam koridor.
69
10. MENUJU BRT DENGAN S TA N D A R E M A S
MENUJU BRT DENGAN STANDAR EMAS
Laporan ini merupakan konsep awal untuk membangun dan mengoperasikan BRT di Bogor. Pada akhirnya, terwujud atau tidaknya konsep ini akan bergantung pada keputusan pemerintah kota Bogor. Pada titik ini, dua hal yang paling penting dalam menentukan masa depan BRT untuk Bogor adalah ketersediaan dana dan kemauan politik untuk mengembangkan jaringan BRT berkualitas tinggi. Pemerintah Kota Bogor sebaiknya mulai berkoordinasi dengan BPTJ (Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek), badan nasional yang dibentuk untuk mengkoordinasikan seluruh rencana transportasi di kawasan Jabodetabek. BPTJ akan membantu pendanaan untuk proyek-proyek transportasi di kota-kota dalam kawasan Jabodetabek. Dikarenakan badan nasional ini masih baru, pada saat ini BPTJ masih menetapkan agenda kerjanya. Secara spesifik, Bogor telah ditetapkan sebagai target kota yang akan menerima pendanaan sebagai proyek percontohan. Sistem BRT baru dengan standar emas dapat menjadi kandidat yang baik untuk proyek perintis BPTJ. Meskipun mungkin ada dana yang tersedia untuk pembangunan sistem BRT yang baru, masih belum jelas apakah ada dana yang tersedia untuk tahap penyusunan detil desain.
Perlu ditelusuri apakah BPTJ juga dapat mendanai kontrak rancangbangun (design–build). Jika tidak, Pemerintah Kota Bogor mungkin perlu untuk mengeksplorasi mekanisme pendanaan lainnya, seperti Bank Pembangunan Asia.
“Pemerintah Kota Bogor harus terus menjadi pemimpin dalam mengembangkan jaringan BRT berstandar emas yang akan memberi banyak manfaat bagi warga kotanya dan percontohan bagi kota lainnya di Indonesia.” Kota Bogor telah melakukan perbaikan yang progresif di bidang transportasi, dengan membangun trotoar yang lebar dan terlindung dari parkir mobil, serta dinaungi oleh pohon-pohon besar. Pemerintah Kota Bogor harus terus menjadi pemimpin dalam hal ini dengan mengembangkan jaringan BRT berstandar emas, yang akan memberi banyak manfaat bagi warga kotanya dan percontohan bagi kota lainnya di Indonesia. `
Peta Jalan (Roadmap) Menuju BRT Di Bogor
71
United Nations Human Settlements Programme P. O . B o x 3 0 0 3 0 , N a i r o b i 0 0 1 0 0 , K e n y a Te l : + 2 5 4 - 2 0 - 7 6 2 5 2 8 8 Email:
[email protected] [email protected]
w w w. u n h a b i t a t . o r g