TENTANG DOKUMEN INI Dokumen ini adalah panduan untuk menggunakan fitur-fitur yang ada dalam SCeLE. Panduan tersebut ditujukan bagi pengguna dengan peran Student atau mahasiswa. Selain itu Panduannya lebih menjelaskan cara pemanfaatan fitur yang sudah disediakan untuk pembelajaran, bukan pengaturan kelas atau fitur-fitur dalam SCeLE.
BERDISKUSI DALAM FORUM Untuk kebutuhan diskusi, SceLE menyediakan sebuah ruang diskusi yang dinamakan forum. Dalam forum ini, setiap pengguna dapat memulai diskusi dan memberi tanggapan terhadap topik diskusi yang ada. Memasuki Forum Untuk masuk kedalam Modul Forum, yang harus dilakukan adalah : 1. Mengklik beberapa pilihan forum yang tersedia di halaman kelas. 2. Atau dengan mengklik logo .
3. Setelah itu akan muncul tampilan seperti berikut :
Pelayanan dan Pengembangan Sumberdaya Pembelajaran 2010
4. Jika ingin mulai diskusi, masuklah ke dalam topik-topik diskusi yang telah tersedia, dengan cara klik judul topiknya. Mahasiswa tidak dapat membuat topik diskusi baru. Yang memiliki kewenangan ini hanyalah dosen. Memulai Diskusi Untuk melakukan diskusi, caranya adalah: 1. Setelah masuk ke dalam salah satu topik diskusi, pengguna bisa mengetikkan judul dan isi diskusi. Fitur ini juga memungkinkan pengguna melakukan editing, memasukkan gambar, link, dan juga attachment.
2. Proses pengisian form ini mirip dengan mengirim email. Subjek merupakan judul dari tanggapan atau pesan yang ingin disampaikan, pesan berisi isi dari tanggapan dan attachment jika ingin melampirkan suatu file dalam tanggapan. Jika pada isian berlangganan anda memilih “Kirimkan kopi email dari pos pada forum ini”, maka, sistem akan mengirimkan salinan tanggapan yang ditulis ke alamat email pengguna. 3. Setelah selesai menulis tanggapan, klik “Post to forum” untuk mengirimkan tanggapan anda ke forum. 4. Untuk melihat diskusi, pengguna dapat mengklik judul diskusi yang ada. Setelah itu akan tampak isi dari judul diskusi yang anda pilih. Menanggapi Diskusi Pengguna dapat memberikan tanggapan pada diskusi yang anda pilih. Caranya adalah : 1. Setelah masuk ke detail diskusi, klik “reply” yang terdapat pada pojok kanan bawah dari tampilan detail diskusi.
Pelayanan dan Pengembangan Sumberdaya Pembelajaran 2010
2. Langkah selanjutnya adalah mengetikkan judul dan pesan, sama seperti ketika membuat topik diskusi. 3. Setelah selesai menulis tanggapan, klik “Post to forum” untuk mengirimkan tanggapan anda ke forum. 4. Setelah pesan atau tanggapan anda terkirim, maka tanggapan atau pesan anda akan tampak seperti gambar di atas. 5. Jika ingin mencari sesuatu dalam forum diskusi, bisa pergunakan fitur pencarian, dengan mengetikkan kata kunci yang hendak dicari. Misalnya, jika ingin mencari istilah e-learning, cukup dengan mengetik kata e-learning di kolom pencarian, seperti dilihat di gambar di bawah ini:
Mengubah Tampilan Diskusi Selain seperti di atas, tampilan diskusi bisa diubah ke dalam bentuk seperti “pohon” seperti pada gambar di bawah ini.
Pelayanan dan Pengembangan Sumberdaya Pembelajaran 2010
Tampilan “pohon” tersebut pun bisa disederhanakan, dengan cara klik “Close all” di atas pohon tersebut. Fungsi tersebut akan menghasilkan tampilan “pohon diskusi” yang lebih ringkas.
Pelayanan dan Pengembangan Sumberdaya Pembelajaran 2010
Ikon-ikon di depan judul diskusi dalam pohon, menandakan apakah diskusi tersebut sudah ada yang menanggapi atau belum. Jika sudah, ikon yang ada akan seperti
dan jika belum, akan seperti
.
Kedua tampilan diskusi ini memuat diskusi yang sama, namun hanya berbeda tampilannya. Untuk bisa mengatur tampilan tersebut, caranya: 1. Buka kolom yang ada di atas diskusi.
2. Klik, lalu pilih salah satu. 3. Jika ingin menggunakan tampilan yang pertama, pilih “Display replies in nested form.” 4. Jika ingin menggunakan tampilan “pohon”, pilih “Display replies in threaded form.” Berpindah ke Bagian Lain Ketika berdiskusi, pengguna bisa pindah ke bagian lain di dalam mata kuliah yang sama. Ada 2 jalan, yaitu: 1. Menggunakan tombol navigasi yang terletak di bagian atas mata kuliah dalam SCeLE. Caranya, dengan klik salah satu tulisan di navigasi tersebut.
2. Fitur “Jump to” yang ada di bagian kanan atas. Dengan ini, pengguna bisa berpindah-pindah ke bagian apapun dalam mata kuliah, tanpa harus kembali ke halaman awal mata kuliah.
Pelayanan dan Pengembangan Sumberdaya Pembelajaran 2010