Frase R & S Pendahuluan Frase-R memberikan petunjuk tentang resiko khusus yang mungkin timbul dari penanganan bahan-bahan berbahaya. Huruf “R” merupakan kependekan dari resiko (Risk). Menurut “Ordinance on Hazardous Substances”, Frase-R harus diseleksi karena klasifikasi suatu bahan dan digunaan untuk pelabelan. Seleksi Frase-R mengikuti kriteria yang sama dengan petunjuk tentang simbol bahaya dan diskripsi bahaya. Frase-R dan kombinasi Frase-R terdaftar dalam “Ordinance on Hazardous Substances”. (lihat juga “Legal Conditions for the Handling of Hazardous Substances” dan “Technical Guidelines on Safety in Chemical Laboratory Courses”). Frase-R terdiri dari satu atau beberapa huruf kode (misalnya, R41: resiko kerusakan serius pada mata ). Perhatian khusus diberikan untuk R10 (dapat terbakar), karena kategori ini tidak memiliki simbol bahaya maupun huruf kode. Yang dimaksud Frase-S memberikan petunjuk tentang informasi keamanan bahan berbahaya sehingga pengguna dapat menghindari resiko selama penanganan bahan dan formulasi berbahaya, dan dapat memperkirakan pelepasan bahan-bahan tesebut, untuk mengendalikan konsekuensi kecelakaan, dan merekomendasikan pertolongan pertama. Huruf “S” adalah singkatan dari “Safety” (keamanan). Menurut “Ordinance on Hazardous Substances”, Frase-S harus diseleksi karena klasifikasi suatu bahan dan digunakan untuk pelabelan. Seleksi Frase-R mengikuti kriteria yang sama dengan petunjuk tentang simbol bahaya dan diskripsi bahaya. Frase-S dan kombinasi Frase-S terdaftar dalam “Ordinance on Hazardous Substances”. Analog dengan Frase-R, Frase-S juga terdiri dari satu atau beberapa huruf kode (misalnya, R22: jangan menghirup debu). Pelabelan suatu bahan dengan beberapa Frase R dan S, satu dengan yang lain dapat dipisahkan dengan suatu garis penghubung (-: frase individual) atau garis miring (/: kombinasi frase). Frase-R tertentu selalu bergabung dengan Frase-S tertentu, misalnya, R45 dengan S53. Frase R&S merupakan bagian penting suatu petunjuk operasi dan harus diikuti. Dalam prakteknya kimiawan akan sering dihadapkan pada masalah, bahwa R&S berbeda ditandai untuk bahan yang sama bergantung pada asalnya (produser). Alasannya adalah: EU menandai klasifikasi dan pelabelan wajib untuk sederet bahan. (seperti Frase R&S). Tetapi untuk semua bahan lain yang tidak terdaftar pada EU, produser memiliki kewajiban unruk menandai simbol bahaya dan frase R&S nya sendiri (Council Directive 67/548/EEC tahun 1967 tentang pendekatan hukum, peraturan-peraturan dan ketentuanketentuan administratif yang berkaitan dengan klasifikasi, pengepakan dan pelabelan bahan-bahan berbahaya). Klasifikasi dilakukan dengan petunjuk EU berdasarkan data fisiko-kimia dan toksikologi bahan. Dalam kasus tersebut tidak ada standard tertentu dan tiap produser mengklasifikasi produknya setelah data ditest sampai pelabelan. Database untuk klasifikasi ini biasanya tidak tersedia maka dari itu klasifikasinya sering tidak dapat dipahami. Oleh karena itu direkomendasikan bahwa dalam hal pelabelan pabrikan yang berbeda harus mengikuti Frase R&S paling kuat yang diberikan.
Frase-R – Petunjuk untuk resiko khusus Pemisahan dua Frase-R dengan suatu garis penghubung ( -, misalnya R12-20) berarti Frase-R R12 dan R20 harus diperhatikan (bukan berarti R12 sampai R20). Jika Frase-R dipisahkan oleh garis miring (/, misalnya R26/27/28)maka ketiga Frase-R tersebut diindikasi : R26 dan R27 dan R28 (kombinasi Frase-R) Daftar Frase-R R1 : eksplosif jika kering R2 : resiko ledakan oleh goncangan, gesekan, kebakaran atau sumber nyala lain. R3 : resiko ekstrim ledakan oleh goncangan, gesekan, kebakaran atau sumber nyala lain R4 : membentuk senyawa metalik yang sangat sensitif R5 : pemanasan dapat menyebabkan suatu ledakan R6 : eksplosif dengan atau tanpa kontak dengan udara R7 : dapat menyebabkan kebakaran R8 : dapat menyebabkan kebakaran jika kontak dengan bahan yang mudah terbakar R9 : eksplosif jika dicampur dengan bahan yang mudah terbakar R10: mudah terbakar R11: sangat mudah terbakar R12: amat sangat mudah terbakar R13: gas dicairkan yang amat sangat mudah terbakar R14: bereaksi hebat dengan air R15: kontak dengan air melepaskan gas yang sangat mudah terbakar R16: eksplosif jika bercampur dengan bahan pengoksidasi R17: mudah terbakar secara spontan di udara R18: dalam penggunaannya, dapat membentuk campuran uap-udara yang mudah terbakar atau eksplosif R19: dapat membentuk peroksida yang eksplosif R20: berbahaya karena inhalasi R21: berbahaya jika kontak dengan kulit R22: berbahaya jika tertelan R23: beracun karena inhalasi (toxic by inhalasion) R24: beracun jika kontak dengan kulit R25: beracun jika tertelan R26: sangat toksik karena inhalasi R27: sangat toksik jika kontak dengan kulit R28: sangat toksik jika tertelan R29: kontak dengan air melepaskan gas beracun R30: dapat menjadi sangat mudah terbakar R31: kontak dengan asam melepaskan gas beracun R32: kontak dengan asam melepaskan gas sangat beracun R33: bahaya efek kumulatif
R34: menyebabkan terbakar R35: menyebabkan kebakaran berat/sangat R36: mengiritasi mata R37: mengganggu sistem pernafasan R38: mengiritasi kulit R39: bahaya efek ireversibel sangat serius R40: kemungkinan resiko efek ireversibel R41: resiko kerusakan serius pada mata R42: dapat menyebabkan sensitisasi/peka oleh inhalasi R43: dapat menyebabkan sensitisasi/peka oleh kontak kulit R44: resiko ledakan jika dipanaskan di dalam tempat tertutup/terkurung (confinement) R45: dapat menyebabkan kanker R46: dapat menyebabkan kerusakan genetik (hiritable genetic) R47: dapat menyebabkan cacat lahir R48: bahaya kerusakan serius pada kesehatan oleh paparan yang lama (prolonged exposure) R49: dapat menyebabkan kanker karena inhalasi R50: sangat toksik bagi organisme akuatik R51: toksik bagi organisme akuatik R52: berbahaya bagi organisme akuatik R53: dapat menyebabkan efek R54: toksik bagi flora R55: toksik bagi fauna R56: toksik bagi organisme tanah R57: toksik bagi serangga lebah (bees) R58: dapat menyebabkan efek merugikan jangka panjang di lingkungan R59: berbahaya bagi lapisan ozon R60: dapat mengganggu kesuburan R61: dapat menyebabkan bahaya pada anak belum lahir (unborn child) R62: memungkinkan resiko mengganggu kesuburan R63: memungkinkan resiko bahaya pada anak belum lahir (unborn child) R64: dapat menyebabkan bahaya pada bayi yang disusui (breast-fed babies) R65: berbahaya: dapat menyebabkan kerusakan paru-paru jika tertelan R66: pemaparan/kontak yang berulang dapat menyebabkan kulit kering dan pecah-pecah R67: uap dapat menyebabkan mengantuk dan pusing R68: dapat menyebabkan efek irreversibel Kombinasi Frase-R R14/15 : bereaksi hebat dengan air yang melepaskan gas sangat mudah terbakar R15/29 : kontak dengan air melepaskan gas toksik dan sangat mudah terbakar R20/21 : berbahaya karena inhalasi dan kontak dengan kulit R20/21/22 : berbahaya karena inhalasi, kontak dengan kulit dan jika tertelan R20/22 : berbahaya karena inhalasi dan jika tertelan R21/22 : berbahaya jika kontak dengan kulit dan jika tertelan R23/24 : toksik karena inhalasi dan kontak dengan kulit
R23/24/25 : toksik karena inhalasi, kontak dengan kulit dan jika tertelan R23/25 : toksik karena inhalasi dan jika tertelan R24/25 : toksik karena kontak dengan kulit dan jika tertelan R26/27 : sangat toksik karena inhalasi dan kontak dengan kulit R26/27/28 : sangat toksik jika inhalasi, kontak dengan kulit dan jika tertelan R26/28 : sangat toksik karena inhalasi dan jika tertelan R27/28 : sangat toksik jika kontak dengan kulit dan jika tertelan R36/37 : menyebabkan iritasi pada mata dan sistem respirasi R36/37/38 : menyebabkan iritasi pada mata, sistem respirasi dan kulit R36/38 : menyebabkan iritasi pada mata dan kulit R37/38 : menyebabkan iritasi pada sistem respirasi dan kulit R42/43 : dapat menyebabkan peka (sensitization) oleh inhalasi dan kontak dengan kulit R48/20 : berbahaya: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui inhalasi R48/20/21 : berbahaya: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui inhalasi dan kontak dengan kulit R48/20/21/22: berbahaya: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui inhalasi, kontak dengan kulit dan jika tertelan R48/20/22 : berbahaya: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui inhalasi dan jika tertelan R48/21 : berbahaya: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui kontak dengan kulit R48/21/22 : berbahaya: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui kontak dengan kulit dan jika tertelan R48/22 : berbahaya: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama jika tertelan R48/23: toksik: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui inhalasi R48/23/24 : toksik: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui inhalasi dan kontak dengan kulit R48/23/24/25 : toksik: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui inhalasi, kontak dengan kulit dan jika tertelan R48/23/25 : toksik: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui inhalasi dan jika tertelan
R48/24 : toksik: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui kontak dengan kulit R48/24/25 : toksik: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama melalui kontak dengan kulit dan jika tertelan R48/25 : toksik: bahaya kerusakan serius pada kesehatan karena pemaparan terlalu lama jika tertelan R50/53 : sangat toksik bagi organisme akuatik, dapat menyebabkan efek merugikan jangka panjang di lingkungan akuatik R51/53 : toksik bagi organisme akuatik, dapat menyebabkan efek merugikan jangka panjang di lingkungan akuatik R52/53 : berbahaya bagi organisme akuatik, dapat menyebabkan efek merugikan jangka panjang di lingkungan akuatik R68/20 : dapat menyebabkan efek ireversibel karena inhalasi R68/21 : dapat menyebabkan efek ireversibel jika kontak dengan kulit R68/22 : dapat menyebabkan efek ireversibel jika tertelan R68/20/21 : dapat menyebabkan efek ireversibel karena inhalasi dan jika kontak dengan kulit R68/20/22 : dapat menyebabkan efek ireversibel jika inhalasi dan jika tertelan R68/21/22 : dapat menyebabkan efek ireversibel jika kontak dengan kulit dan jika tertelan R68/20/21/22 : dapat menyebabkan efek ireversibel jika inhalasi, kontak dengan kulit dan jika tertelan
Frase-S – Rekomendasi keamanan Pemisahan dua Frase-S dengan suatu garis penghubung ( -, misalnya R10-23) berarti bahwa Frase-S S10 dan S23 harus diperhatikan (bukan berarti S10 sampai S23). Jika Frase-S dipisahkan oleh garis miring (/, misalnya S36/37/38) maka ketiga Frase-S semuanya diindikasi : S36 dan S37 dan S38 (kombinasi Frase-S) Daftar Frase-S S1 : jaga dalam keadaan terkunci S2 : jauhkan dari anak-anak S3 : simpan dalam keadaan dingin
S4 : jauhkan dari ruang tempat tinggal S5 : simpan di bawah …….(cairan tertentu dispesifikasi oleh pabrik) 1…..air 2…..kerosin 3…..minyak parafin S6 : simpan di bawah …….(gas inert dispesifikasi oleh pabrik) 1…..nitrogen 2…..argon 3…..karbon dioksida S7 : jaga kontainer dalam keadaan tertutup S8 : jaga kontainer dalam keadaan kering S9 : jaga kontainer dalam tempat berventilasi cukup S12 : jaga kontainer dalam keadaan tidak tersegel S13 : jauhkan dari makanan, minuman dan bahan makanan hewan S14 : jauhkan dari ......(bahan tidak kompatibel diindikasi oleh pabrik) 1...zat pereduksi, senyawa logam berat, asam, basa 2...bahan pengoksidasi, bahan bersifat asam dan senyawa logam berat 3...besi 4...air dan basa 5...asam 6...basa 7...logam 8...bahan pengoksidasi dan bahan bersifat asam 9...bahan organik mudah terbakar 10...asam, zat pereduksi dan bahan mudah terbakar 11...bahan mudah terbakar S15 : jauhkan dari panas S16 : jauhkan dari sumber pengapian/nyala – dilarang meokok! S17 : jauhkan dari bahan mudah terbakar S18 : hati-hati dalam membuka kontainer S20 : dilarang (jangan) makan dan minum S21 : dilarang (jangan) merokok S22 : jangan menghirup debu S23 : jangan menghirup gas/asap/uap/semprotan 1... gas 2...uap 3...spray 4...asap 5...uap/semprotan (spray) S24 : hindari kontak dengan kulit S25 : hindari kontak dengan mata S26 : apabila terjadi kontak dengan mata, cuci segera dengan banyak air dan hubungi dokter (medical advice) S27 : lepaskan segera pakaian yang terkontaminasi
S28 : apabila kontak dengan kulit, cuci segera dengan ........(dispesifikasi oleh pabrik) 1.. .air 2.. air dan sabun 3... air, sabun dan polietilen glikol 400, jika ada 4.... polietilen glikol 300, dan etanol (2:1), kemudian air dan sabun 5.... polietilen glikol 400 6 ... polietilen glikol 400, kemudian cuci dengan air 7.....air dan sabun bersifat asam S29 : jangan dibuang ke saluran air (do not emty into drains) S30 : jangan menambahkan air ke produk S33 : hati-hati terhadap pengeluaran static (take precautionary measures against static discharges) S34 : hindari goncangan dan gesekan S35 : bahan beserta kontainernya harus dibuang dengan suatu cara yang aman 1.... melalui perlakuan dengan 2% NaOH S36 : gunakan pakaian pelindung yang sesuai S37 : gunakan glove S38 : jika tidak cukup ventilasi, gunakan peralatan respirasi yang sesuai S39 : gunakan proteksi mata/muka S40 : untuk membersihkan lantai dan semua obyek yang terkontaminasi oleh bahan, gunakan... (dispesifikasi oleh pabrik) S41 : jika terjadi kebakaran atau ledakan jangan menghirup asap S42 : selama pengasapan/penyemprotan gunakan peralatan respirasi (sesuai yang dispesifikasi oleh pabrik) S43 : jika terjadi kebakaran, gunakan ...(indikasi jenis peralatan pemadam kebakaran yang tepat. Jika air meningkatkan resiko, tambahkan ”jangan menggunakan air ” 1...air 2...air dan powder zat pemadam kebakaran 3... powder zat pemadam kebakaran, jangan menggunakan air 4...karbondioksida, jangan menggunakan air 6...pasir, jangan menggunakan air 7...logam zat pemadam kebakaran, jangan menggunakan air 8...pasir, karbon dioksida, atau powder zat pemadam kebakaran, jangan menggunakan air S44 : jika merasa tidak sehat, hubungi dokter (medical advice) (tunjukkan label) S45 : jika terjadi kecelakaan atau : jika merasa tidak sehat, hubungi dokter (medical advice) (tunjukkan label where possible) S46 : jika tertelan, segera hubungi dokter (medical advice) dan tunjukkan container atau label S47 : jaga temperatur tidak melebihi …oC 9dispesifikasi oleh pabrik)
S48 : simpan (jaga) dalam keadaan basah dengan ….(bahan dispesifikasi oleh pabrik) S49 : simpan hanya di dalam kontainer aslinya S50 : jangan dicampur dengan …. (dispesifikasi oleh pabrik) 1...asam 2...basa 3...asam kuat, basa kuat, logam berat dan garamnya S51 : gunakan hanya dalam tempat berventilasi baik S52 : tidak direkomendasi untuk interior yang digunakan pada area permukaan besar S53 : hindari pemaparan cahaya – lihat petunjuk khusus sebelum menggunakan S54 : dapatkan ijin dari pollution control authorities sebelum mengeluarkan ke tempat penanganan limbah cair S55 : perlakukan dengan menggunakan teknik yang paling bagus yang ada sebelum pembuangan ke saluran air atau lingkungan akuatik S56 : jangan dibuang ke saluran air atau lingkungan , buang ke suatu titik pengumpulan limbah S57 : gunakan penahanan/pengurungan (containment) yang sesuai untuk menhindari kontaminasi lingkungan S58 : untuk dibuang sebagai limbah berbahaya S59 : lihat pada informasi pabrik/supplier untuk informasi perolehan kembali atau daur ulang S60 : bahan ini dan atau kontainernya harus dibuang sebagai limbah berbahaya S61 : hindari pelepasan ke lingkungan. Lihat instruksi khusus atau lembar data keamanan bahan (MSDS) S62 : jika tertelan, do not induce vomiting, segera hubungi dokter dan tunjukkan kontainer atau labelnya S63 : jika terjadi kecelakaan dari inhalasi, lepaskan/keluarkan ke udara segar dan kemudian istirahat S64 : jika tertelan, bersihkan mulut dengan air (hanya jika orang tersebut dalam keadaan sadar) Kombinasi Frase-S S1/2 : jaga dalam keadaan terkunci dan jauhkan dari anak-anak S3/9 : simpan dalam keadaan dingin, di tempat yang berventilasi baik S3/7/9 : simpan dalam kontainer tertutup dengan rapat dalam keadaan dingin, di tempat yang berventilasi baik
S3/14 : simpan dalam tempat dingin jauh dari….(bahan inkompatibel ditunjukknan oleh pabrik) 1...zat pereduksi, senyawa logam berat, asam, basa 2...bahan pengoksidasi, bahan bersifat asam dan senyawa logam berat 3...besi 4...air dan basa 5...asam 6...basa 7...logam 8...bahan pengoksidasi dan bahan bersifat asam S3/9/14 : simpan dalam tempat dingin di tempat yang berventilasi baik, jauh dari….(bahan inkompatibel ditunjukknan oleh pabrik) 1...zat pereduksi, senyawa logam berat, asam, basa 2...bahan pengoksidasi, bahan bersifat asam dan senyawa logam berat 3...besi 4...air dan basa 5...asam-asam 6...basa 7...logam-logam 8...bahan pengoksidasi dan bahan bersifat asam S3/9/49 : simpan hanya dalam container aslinya dalam keadaan dingin, di tempat yang berventilasi dengan baik S3/9/14/49 : simpan hanya dalam container aslinya di tempat dingin berventilasi dengan baik, jauh dari….(bahan inkompatibel ditunjukknan oleh pabrik) 1...zat pereduksi, senyawa logam berat, asam, basa 2...bahan pengoksidasi, bahan bersifat asam dan senyawa logam berat 3...besi 4...air dan basa 5...asam 6...basa 7...logam 8...bahan pengoksidasi dan bahan bersifat asam S3/14 : simpan dalam suatu tempat jauh dari … (bahan inkompatibel diindikasi oleh pabrik) S7/8 : jaga kontainer dalam keadaan tertutup rapat dan kering S7/9 : jaga kontainer dalam keadaan tertutup rapat dan di dalam tempat berventilasi dengan baik S7/47 : jaga kontainer dalam keadaan tertutup rapat dan pada suatu temperature tidak melebihi ….oC (dispesifikasi oleh pabrik)
S20/21 : jika sedang bekerja dilarang makan, minum atau merokok S24/25 : hindari kontak dengan kulit dan mata S27/28 : lepaskan segera semua pakaian terkontaminasi. Jika kontak dengan kulit, cuci segera dengan banyak .... (dispesifikasi oleh pabrik) S29/35 : jangan membuang ke saluran air. bahan ini beserta kontainernya harus dibuang dengan cara yang aman S29/56 : jangan membuang ke saluran air: buang bahan ini beserta kontainernya ke titik pembuangan limbah berbahaya atau limbah khusus S36/37 : gunakan pakaian pelindung dan glove S36/37/39 : gunakan pakaian pelindung, glove dan proteksi mata/muka S36/39 : gunakan pakaian pelindung dan proteksi mata/muka S37/39 : gunakan glove dan proteksi mata/muka S47/49 : simpan hanya dalam kontainer aslinya pada suatu temperatur tidak melebihi ....oC (dispesifikasi oleh pabrik)