SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
Wejangan Guru
Bumi Akan Menjadi Surga Jika Seluruh Umat Manusia Menjadi Vegetarian Disampaikan oleh Maha Gauru Ching Hai, Pertemuan di Prancis, 13 Februari 2009 (Asal bahasa China)
Jika seluruh umat manusia menjadi vegetarian, dunia akan menjadi damai dan Bumi akan berubah, karena kita adalah penguasa dan kita bisa memiliki apapun yang kita inginkan.
M
engapa ada gempa bumi dan tsunami? Ini karena kita terlalu banyak membebani Bumi, jadi ia sedang mencoba untuk mengguncangnya. Semakin kita salah memperlakukan Bumi, akan semakin banyak gempa bumi dan tsunami. Ketika pikiran manusia semakin bengis maka akan semakin banyak topan. Situasi seperti ini adalah sebuah cerminan dari pikiran kita. Mereka seperti peri yang datang ke sini untuk mengabulkan keinginan kita. Jika kita mengharapkan hal baik, mereka akan memberikan cuaca yang nyaman dan kedamaian di dunia; jika kita meminta hal buruk, mereka akan memberi kita hal buruk. Mereka seperti pembantu kita yang akan melakukan apapun yang kita inginkan. Kita tidak perlu memberitahu mereka secara verbal, pikiran kita menyebar secara otomatis ke seluruh alam semesta. Oleh karena itu, jangan menyalahkan Surga atau Bumi, jangan menyalahkan topan dan gempa bumi. Mereka semua diciptakan oleh manusia. Seluruh pikiran jahat tentang perang dan pembunuhan itu digunakan oleh peri sebagai alat karena mereka berpikir inilah yang kita inginkan. Kita adalah Tuhan, setidaknya anak-anak Tuhan, dan kita akan mendapatkan apapun yang kita inginkan. Itulah sebabnya Alkitab mengatakan bahwa kita adalah mahkota di alam semesta dan manusia adalah penguasa alam semesta. Demikian pula Buddha Shakyamuni mengatakan bahwa manusia adalah Buddha masa depan, dan bentuk kehidupan yang paling berharga adalah tubuh manusia. Sangatlah langka untuk mendapatkan tubuh manusia, ini seperti kura-kura buta yang naik ke permukaan laut sekali dalam ribuan tahun, dan kebetulan meletakan kepalanya ke dalam lubang di sepotong kayu yang kebetulan mengapung di sana. Oleh karena itu, kita seharusnya mencintai diri kita sendiri dan menjaga tubuh, pikiran, dan perkataan kita agar tetap suci. Jangan menyalahkan iklim, jangan menyalahkan pemanasan global, jangan menyalahkan Tuhan karena tidak menolong kita. Kita adalah Tuhan, kita adalah penguasa dari segala ciptaan, kita adalah yang paling berharga.
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
Wejangan Guru
Banyak orang di Bumi yang tidak suci tubuhnya, pikirannya, dan perkataanya. Dengan demikian, dendam, perang, perebutan popularitas dan keuntungan, pembunuhan dan tindakan negatif lainnya terus meningkat. Hewan juga memiliki jiwa, jika kita menciptakan bencana dengan memenggal kepala mereka, atau kita mendukung pembunuhan, tentu saja iklim akan berubah, karena para peri bertindak sesuai perintah kita. Kita adalah mahkota dari ciptaan, kedudukan peri lebih rendah dari kita. Mereka datang kemari hanya untuk melayani kita. Apapun yang kita inginkan, mereka akan melakukannya. Suasana hati kita, sikap, dan cara kita bertindak penuh dengan kekejaman dan kekacauan sehingga tentu saja badai dan hujan yang sangat lebat akan turun. Jika seluruh umat manusia menjadi vegetarian, dunia akan menjadi damai dan Bumi akan berubah, karena kita adalah penguasa dan kita bisa memiliki apapun yang kita inginkan. Namun, berhati-hatilah dengan apa yang kita harapkan! Ketika manusia menjadi vegetarian karena mereka ingin menyelamatkan Bumi, mereka tentu memiliki hati yang penuh kasih. Selain itu, setelah menjadi vegetarian dalam beberapa waktu, mereka akan memiliki kasih lebih besar terhadap hewan, setidaknya tidak ingin membunuh atau memakan mereka. Kemudian mereka akan berubah secara cepat. Jika manusia mengubah pola pikir mereka dan menunjukkan perbuatan baik, para peri juga akan melakukan hal yang sama, karena suasananya telah menjadi harmonis dan lembut. Dan mereka akan berkata : “Oh! Sekarang tuan kita telah menjadi lembut, mari kita meniup dengan lembut. (Semua tertawa) Oh! Sekarang tuan kita menginginkan kedamaian, kita tidak boleh mendorong perang lagi. Kita tidak boleh membuat orang-orang berkelahi. Tuan kita ingin menyelamatkan kehidupan, bukan mengambil kehidupan. Oke! Mari kita ubah seluruh atmosfer pembunuhan.” Peri-peri itu seperti dewa hujan dan dewa angin, selalu mendengarkan kita. Alat apapun yang kita berikan, mereka akan
menggunakannya. Jika kita memberi mereka atmosfer yang penuh kasih dan damai, maka mereka akan menggunakan atmosfer yang lembut dan iklim akan berubah menjadi nyaman. Dewa angin dan hujan mendengarkan kita, namun ini bukan berarti kita berteriak bahwa kita ingin membunuh seseorang atau menciptakan keadaan yang kacau. Bukan! Bukan! Sebaliknya, itu adalah sejenis alat yang diciptakan oleh getaran kita, yang akan dikira oleh para peri sebagai : “Tuanku ingin membunuh! Penguasaku ingin perang! Tuanku ingin badai dan hujan lebat!” Itulah sebabnya topan, gempa bumi, dan banjir terjadi. Mereka semua diciptakan oleh manusia. Sekarang kita berusaha untuk mengguncang manusia dari tidurnya dan memberitahu mereka: “Hey! Cepat bangun! Rumah kita terbakar! Cepat bangun!” Itulah sebabnya saya berkata iklim akan berubah setelah semua orang berjanji untuk menjadi vegetarian. Ini berdasarkan pada logika ini. Kita bisa mendapatkan apapun yang kita inginkan. Kita bisa mengubah Bumi menjadi Surga atau neraka, kita bisa melakukannya. Kita tidak dapat menyalahkan Surga atau Bumi untuk itu. Surga dan Bumi sudah memberikan kekuasaan, kekuatan, dan kemampuan kepada kita karena kita adalah anak-anak Tuhan. Kita memiliki kekuatan yang kurang lebih sama dengan Bapa kita. Tergantung dengan apa yang ingin kita lakukan dengan kekuasaan ini, seluruh alam semesta akan mendengarkan kita. Jika kita ingin menggunakan kekuasaan ini dengan cara yang berbeda, Tuhan memberikan kita kebebasan untuk melakukannya. Tak ada yang dapat menghentikan kita, bahkan Tuhan juga tidak. Ini adalah demokrasi! Tentu saja Tuhan tidak dapat mengendalikan kita. Ia memberi kita kebebasan mutlak. Namun, jika kita tidak belajar dengan baik dari pengalaman kita, kekuatan ini mungkin akan menyakiti kita. Lihatlah situasi Bumi kita sekarang dan kita akan tahu. Ini karena manusia memiliki terlalu banyak kekuatan namun gagal untuk memilih jalan yang benar. Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
Daftar Isi
2 5 31/69 32 33 34 41 43 44/80
45
50 Diterbitkan: 12 September, Tahun Emas 6 (2009) Didirikan: Augustus 1986 Diterbitkan Oleh: Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai Penerbit: Hsieh Hsin-Lin Pesan Kecil: Dalam pembicaraan mengenai Tuhan, atau Adi-Insani, Guru menginstruksikan agar kita menggunakan istilah muasal nirkelamin untuk menghindari perdebatan tentang apakah Tuhan itu adalah Wanita atau Lelaki. (Istilah ini lebih tercermin dalam penggunaan kata pengganti bahasa Inggris yang terdapat dalam majalah Berita [News] versi bahasa Inggris). She + He = Hes (seperti dalam Bless) Her + Him = Hirm (seperti dalam Firm) Hers + His = Hiers (seperti dalam Dears) Contoh: When God wishes, Hes makes things happen according to Hiers will to suit Hirmself. Majalah Berita (News) Maha Guru Ching Hai diterbitkan di Internet dalam berbagai bahasa: Aulac, China (dalam versi tradisional dan versi yang disederhanakan), Inggris, Prancis, Jerman, Indonesia, Jepang, Korea, Spanyol, Portugis, dan Thai. Silakan mengacu ke “Situs WWW Quan Yin” untuk majalah terkait.
Sebagai pencipta karya artistik dan juga sebagai guru rohani, Maha Guru Ching Hai menyukai semua hal yang mengungkapkan keindahan batin. Itulah sebabnya Ia menyebut Vietnam sebagai Vietnam sebagai “Au Lac” dan Taiwan sebagai “Formosa”. Au Lac adalah nama kuno dari Vietnam yang berarti “kebahagiaan”. Dan nama Formosa mencerminkan keindahan yang lebih menyeluruh dari pulau itu dan orangorangnya. Guru merasa bahwa penggunaan nama-nama ini akan membawa peningkatan rohani dan keberuntungan bagi pulau itu dan semua penduduknya.
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
52
61 62 63 66 70 72 73
82
116 120 126
Wejangan Guru Bumi Akan Menjadi Surga Jika Seluruh Umat Manusia Menjadi Vegetarian Lintasan Peristiwa Paraguai / Prancis / Rusia / Inggris / Kamerun / Mongolia / India / Malaysia / Singapura / Hong Kong / Jepang / Korea / Indonesia / Formosa / Puerto Riko / AS Guru Menceritakan Lelucon Konsekuensi Berkencan / Teman yang Butuh Bantuan Surat-Menyurat dengan Pemimpin Dunia Kebijakan AS Dibutuhkan untuk Menyelamatkan Bayi yang Belum Lahir Bagaimana Menghubungi Kami Guru Berkata Ayo Lakukan Perubahan - Lindungi Lingkungan Selamatkan Bumi Kita Swedia Mempromosikan Pilihan Makan yang Cerdas Secara Lingkungan / Home: ‘Mohon, Dengarkan Saya’ Situs Web Hubungan Langsung dengan Tuhan Surat Penghargaan Para Dokter yang Mengabdikan Diri untuk Negara-Negara Berkembang / Sumbangan Penuh Kasih bagi Msgr. Catral / Maha Guru Ching Hai Membantu Anak Laki-Laki Muda yang Luar Biasa Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang Dunia Yang Mulia Teodoro Obiang Nguema Mbasogo, Presiden Republik Guinea Ekuator/ Duta Besar Irlandia untuk Zambia, Bpk. Bill Nolan / Anggota Parlemen Norwegia, Ibu Inga Marte Thorkildsen / Menteri Pemerintahan Daerah dan Perumahan Zambia, Ibu Sylvia Masebo Penghargaan Penemu Cemerlang Dunia Bapak Philip Hall, Direktur Reclaim Resources / Menemukan Obat bagi Pecandu Narkoba – Bapak Tang Ngoc San Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia Dr. Benjamin La Brot / Dr. Bob Donovan / Clowns Without Borders – Bpk. Tortell Poltrona / Ibu Marie-Jeanne Frédérique / Bpk. Tong Phuoc Phúc / “Bunda Anjing” dari Bhutan – Ibu Guillet / Pastur Nguyen Thuc / Lembaga bagi Keadilan dan Perdamaian Afrika Selatan Penghargaan Kejujuran Cemerlang Dunia John Robert (J.R.) Bouterse Penghargaan Pahlawan Wanita Cemerlang Dunia Kasih dan Keberanian Seorang Kakak Perempuan - Chantal McGowan Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia Dr. Jonathan Patz / Polisi Mark Krutell / Jimmy Luis Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia Anjing Pahlawan Joey / Lexi / China / Khali-Maa Topik Hangat Stop Produksi Hewan Ternak - Tempat Pembiakan Virus Gudang Cerita Berbuat yang Terbaik untuk Memberi Informasi kepada Dunia tentang Pemanasan Global Laporan Khusus Konferensi Selamatkan Bumi Kita 2009 – Gebrakan Besar Lain untuk Korea dan Dunia / “Jadilah Vegan Organik untuk Menyelamatkan Bumi” - Konferensi Video Langsung bersama Maha Guru Ching Hai / Memasuki Zaman Keemasan - Kota Santiago di Filipina Menetapkan Hari Vegetarian Kasih dalam Tindakan Honduras / Nikaragua / Brasil / Republik Dominika / Haiti / AS / Australia / Kirgizstan / Tajikistan / Korea / Bangladesh / Nepal / Filipina / Malaysia / Indonesia / China / India / Au Lac / Inggris / Prancis / Maroko / Italia / Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Kegiatan Amal Lainnya / Pengeluaran untuk Kegiatan Amal dan Bantuan di Formosa dari Bulan Januari sampai Mei 2009 Siswa Penghubung Kami di Seluruh Dunia Peningkatan Rohani MP3 dan MP4 (Untuk Diunduh) / DVD / CD / Buku Terbaru Maha Guru Ching Hai Adikarya Seni Perhiasan Surgawi S.M Seri XIII / Set Cangkir Penyeduh Teh - Peragaan Lukisan Guru
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
LINTASAN PERISTIWA U
mat manusia berada di persimpangan yang kritis karena terus dimanja oleh kebiasaan lamanya yang mempercepat pemanasan global. Dengan hati yang penuh kasih serta menyadari mendesaknya keadaan, maka Maha Guru Ching Hai membagikan kebijaksanaan-Nya melalui selebaran yang baru untuk menyadarkan umat manusia tentang keharusan yang mendesak untuk menjalankan gaya hidup alternatif demi membantu membalikkan pola perubahan iklim. Selebaran “SOS - Jadilah Vegetarian! Bertindaklah Hijau!” tidak hanya menampilkan fakta buruk, tetapi yang lebih penting lagi adalah agar kita beralih kepada kehidupan yang berkelanjutan. Guru telah memberi pesan yang jelas: Pola Makan Vegetarian, gunakan energi yang berkelanjutan, dan terapkan teknologi hijau adalah pilihan yang harus dilakukan oleh semua orang dan harus dimulai dari sekarang. Selebaran dalam berbagai bahasa dapat diunduh di:
http://suprememasterchinghai.net/sos.htm
ParaguaI
Supreme Master TV untuk Lebih Banyak Pemirsa Kabel Oleh Grup Berita Paraguai (Asal bahasa Spanyol)
[Ciudad del Este] Ribuan orang di Paraguai sekarang diberkati dengan akses yang tidak terbatas kepada Supreme Master Television melalui TV Paraná Cable di Ciudad del Este, kota terbesar kedua di negara ini. Perusahaan kabel TV telah membuat tambahan baru pada daftar TV-nya setelah managemen dan stafnya mendengar presentasi resmi dari para inisiat lokal tentang saluran bermisi mulia serta ajaran dan pesan Maha Guru Ching Hai tentang perubahan iklim. Untuk mempercepat proses sehingga layanan dapat tersedia secara teratur bagi para pemirsa lokal, para inisiat menawarkan bantuan untuk membeli peralatan yang dibutuhkan. Pengumuman acara Supreme Master Television telah disiapkan untuk publikasi di panduan TV Paraná Cable. Perusahaan itu juga telah mengatur wawancara dengan salah satu perwakilan kami untuk mempelajari lebih jauh tentang Supreme Master TV. Selain itu, dua perusahaan taksi lokal yang melayani transportasi lintas perbatasan telah ikut dalam kampanye “Jadilah Vegan, Bertindak Hijau, dan Selamatkan Bumi”, setelah para anggota mereka mempelajari manfaat dari pola makan tanpa Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP BERKELANJUTAN
LINTASAN PERISTIWA
daging, mencicipi makanan vegan, dan membaca buku contoh Guru. Selama satu tahun penuh, 85 taksi mereka akan melintasi perbatasan Paraguai, Argentina, dan Brasil dengan membawa stiker slogan untuk dilihat semua orang! Kami berterima kasih kepada Tuhan yang melimpahkan anugerah yang berharga ini kepada semua penduduk lokal dan berharap akan ada lebih banyak warga Paraguai yang segera terilhami untuk beralih ke jalan hidup yang lebih mulia.
Prancis
Festival Film Internasional Cannes 2009 Dihimpun oleh Grup Berita Eropa (Asal bahasa Inggris)
[Cannes] Pada bulan Mei, Tahun Emas 6 (2009), rekan-rekan inisiat dari berbagai negara di Eropa berkumpul di Cannes, Prancis Selatan untuk mempromosikan gaya hidup vegetarian yang welas kasih kepada para pengunjung dari seluruh penjuru dunia selama Festival Film Internasional. Dua buah mobil gerbong iklan menampilkan poster-poster besar dengan pesan-pesan Guru dalam bahasa Inggris dan Prancis yang dengan perlahanlahan mengelilingi Kota Cannes selama festival berlangsung dan menarik banyak perhatian. Para penjaga di pintu kantor pers berulang kali menyatakan penghargaan mereka terhadap pekerjaan penting yang dilakukan oleh rekan-rekan inisiat dan mengizinkan mereka untuk bertemu dengan para anggota media, produser film, dan orang-orang penting lainnya untuk memberikan informasi kepada mereka tentang efek berbahaya dari makan daging dan mendorong mereka untuk menyebarkan pesan vegetarisme. Beberapa produser film dan sutradara mengatakan bahwa mereka ingin membuat film tentang lingkungan hidup sementara itu Supreme Master TV berhasil mewawancarai beberapa peserta yang vegetarian termasuk aktris Ibu Marianne Borgo. Ketika mengetahui bahwa peternakan adalah penyebab utama dari Pemanasan Global, banyak orang termasuk para anggota polisi dan tentara dengan seketika turut membantu menyebarkan pesanpesan vegan dan meminta lebih banyak selebaran SOS serta DVD untuk teman-teman mereka. Para inisiat merasa bahagia saat mengetahui bahwa sudah ada banyak orang vegetarian yang hadir di festival tersebut. Penyelenggara Festival Terra di Guadeloupe, Ibu Martine Sornay berencana akan membawa pesan-pesan vegan dalam acara tersebut. Berkat pengaturan Guru yang sangat bagus, promosi vegan untuk menyelamatkan kehidupan ini berlangsung dengan sangat sukses.
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP BERKELANJUTAN
LINTASAN PERISTIWA Rusia
Menggunakan Segala Cara untuk Mempromosikan Gaya Hidup Welas Asih Oleh Grup Berita Moskow (Asal bahasa Rusia)
[Moskow] Baru-baru ini, para inisiat dari Moskow telah menerbitkan artikel mengenai dampak bahaya daging dan manfaat dari pola makan nabati di surat kabar terkemuka “The Center Plus” yang memiliki sirkulasi 1.200.000. Mereka telah membagikan DVD yang berisi acara perubahan iklim Supreme Master TV dan berbicara kepada orang-orang kapan saja memungkinkan tentang solusi terbaik untuk pemanasan global yaitu pola makan vegetarian. Secara teratur, mereka mengunjungi tempat perhentian bus dan stasiun kereta bawah tanah untuk mengedarkan selebaran SOS. Surat-surat juga dikirim kepada asosiasi televisi kabel nasional, pemerintah Moskow, dan Presiden Federasi Rusia untuk meminta izin agar dapat menyiarkan Supreme Master TV di televisi kabel. Dengan usaha mereka yang tulus, semoga lebih banyak penduduk Moskow yang segera bangkit untuk “Menjadi Vegetarian dan Menyelamatkan Bumi!”
Inggris
Seleksi Film ‘A Delicate Balance - the Truth’ yang Sukses Oleh Grup Berita Inggris (Asal bahasa Inggris)
[Ipswich, Canterbury] Selama tur film ‘A Delicate Balance – the Truth’ (Sebuah Keseimbangan yang Rapuh – Kebenaran) pada tahun 2009 di Inggris, rekan-rekan inisiat setempat secara aktif mempromosikan agar masalah mendesak dari krisis lingkungan diungkapkan tepat pada waktunya. Pada tanggal 4 Juni, film dokumenter selama 86 menit ini menarik lebih dari 50 peserta dalam sebuah pemutaran film yang diselenggarakan di Pusat Pengembangan dan Penelitian Teknologi Tinggi BT, Taman Adastral, Ipswich. Para peserta termasuk Anggota Dewan dan perwakilan dari sejumlah organisasi hijau dari kota tetangga. Sebuah diskusi yang positif dan menyemangati ini dilakukan bersama Aaron Scheibner, Direktur Film itu setelah pemutaran film. Diskusi mencakup berbagai topik seperti pola makan vegan, kesehatan, dan lingkungan, dengan banyak peserta yang meminta pemutaran film untuk organisasi mereka. Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP BERKELANJUTAN
LINTASAN PERISTIWA
Selebaran ‘Vegetarisme dalam Agama’ yang dibagikan oleh para rekan inisiat segera menarik minat sebuah anggota komite gereja lokal yang ingin memulai diskusi tentang topik ini. ‘Greenfootsteps’, sebuah organisasi hijau lokal mengundang rekan-rekan inisiat untuk bergabung dengan forum mereka serta menyumbang artikel dengan topik ‘Solusi efektif untuk mengurangi Pemanasan Global’. Semua tamu disuguhi dengan makanan ringan vegan yang lezat yang disiapkan oleh para rekan inisiat dan membawa pulang lebih banyak selebaran SOS dan DVD untuk dipelajari. Pada tanggal 28 Juni, film ‘A Delicate Balace – the Truth’ diputar di ‘Good Food Café’, sebuah kafe vegetarian yang berlokasi di jantung kota terkuno di Inggris, Canterbury. Banyak peserta dari berbagai lapisan masyarakat secara aktif berpartisipasi dalam sesi tanya jawab. Banyak orang yang meminta resep vegan dan meminta informasi lebih lanjut tentang perubahan iklim. Beberapa di antaranya ingin sekali memulai gaya hidup vegan. Rekan-rekan inisiat menyajikan vegan ‘Sunday Roast’ dan diminta untuk terus membantu pada acara-acara semacam itu. Sangat memberikan semangat melihat tanggapan positif dari semua yang hadir, juga banyak di antara mereka yang menyatakan minatnya untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan secara serius mempertimbangkan untuk beralih ke pola makan nabati atau setidaknya mengurangi daging dan konsumsi susu mereka.
Kamerun
Memperkenalkan Kelezatan Tahu kepada Masyarakat Afrika Oleh Grup Berita Kamerun (Asal bahasa Prancis)
[Douala] Dalam rangka membantu masyarakat Afrika menyadari kelezatan dan kandungan nutrisi tahu yang kaya akan sumber protein dan 100% vegan, para inisiat di Douala, Kamerun membentuk tim pembuat tahu untuk membantu orang-orang beralih ke pola makan vegan yang menyelamatkan Bumi. Tim itu menjual baik tahu mentah maupun yang sudah dipanggang dengan potongan harga untuk menarik lebih banyak orang mencobanya. Mereka juga membagikan selebaran yang informatif mengenai makanan lezat yang sehat, terjangkau, dan ramah lingkungan ini. Karena kedelai mudah diperoleh di Kamerun, terjadinya kekurangan makanan dan air, serta krisis pemanasan global, para inisiat yakin bahwa tahu akan menjadi makanan pokok yang populer bagi masyarakat Afrika, juga akan ada lebih banyak orang yang beralih ke pola makan vegan yang
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP BERKELANJUTAN
LINTASAN PERISTIWA
menyelamatkan kehidupan dan sumber daya di masa mendatang.
Menyampaikan Terima Kasih Tulus kepada Direktur Perusahaan Vision Cable Pada tanggal 27 Mei, Tahun Emas 6 (2009), para inisiat di Douala mengunjungi perusahaan Vision Cable di Douala, Kamerun, untuk menyampaikan surat Terima Kasih dari Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai kepada Direktur Bapak Jean Charles Job. Surat Terima kasih diberikan sebagai penghargaan atas keputusan mulia perusahaan Vision Cable untuk menyertakan Supreme Master Television ke dalam sistem transmisi mereka Bapak Jean Charles Job, Direktur Perusahaan Vision Cable (kedua dari kanan) sehingga dapat disaksikan oleh ribuan rumah tangga di Afrika. Bapak Job sangat bersyukur atas sikap dan ucapan terima kasih Guru yang menyentuh itu. Ia menunjukkan kegembirannya saat menerima surat itu yang disertai dengan dua buku terlaris Guru dalam bahasa Prancis, Burung-Burung dalam Hidupku, dan kue-kue vegan yang lezat. Dia mengatakan bahwa itikad baik ini membangun rasa saling percaya dan bahkan memberikan dorongan semangat yang lebih besar kepadanya.
Mongolia
Mengunjungi Daerah Terpencil untuk Menyebarkan Kebenaran Oleh Grup Berita Mongolia (Asal bahasa Mongol)
[Mongolia] Baru-baru ini, para inisiat lokal mendapat kehormatan untuk bertemu dengan Presiden Partai Demokrat Mongolia yang baru Elbegdorj Tsakhia selama kampanye pemilihan presiden. Mereka dengan penuh hormat memberi hadiah sebuah contoh buku Guru, selebaran SOS dan AL, sebuah buku tentang Pemanasan Global dan Vegetarian yang diterbitkan oleh para inisiat Mongolia kepadanya. Pada bulan Mei, rekan-rekan inisiat menyelenggarakan seminar bagi para staf perusahaan kereta api Mongolia, anggota keluarga, dan kerabat mereka di Ulaanbaatar. Melalui presentasi visual, mereka memperkenalkan kehidupan dan ajaran Maha Guru Ching Hai, Meditasi Metode Quan Yin, serta hubungan antara pemanasan global dengan vegetarisme. Seminar lain yang mirip diselenggarakan bagi para dokter dan perawat di perusahaan kereta api tersebut. Sebagai hasil kedua seminar itu, sebuah restoran vegetarian yang baru telah dibuka di hotel kereta api, Gan Zam pada tanggal 29 Mei, Tahun Emas 6 (2009)! Selama sepuluh hari di bulan April 2009, delapan anggota Asosiasi Maha Guru Ching Hai Center Mongolia melakukan perjalanan sejauh 600 kilometer ke Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP BERKELANJUTAN
LINTASAN PERISTIWA
daerah terpencil di Provinsi Bayankhongor dan kota yang lebih kecil di Kharkhorin. Seminar tentang penyebab pemanasan global, konsekuensi dan solusi, serta kelas memasak vegetarian diadakan, dan Metode Kemudahan diajarkan kepada 648 orang. Lebih dari 200 pencari Kebenaran menyatakan keinginan mereka yang tulus untuk inisiasi sementara 62 orang segera diinisiasi dan menjadi vegetarian. Sumbangan dari para inisiat berupa televisi, perpustakaan, dan pemutar DVD diberikan kepada center meditasi Bayankhongor. Penduduk sipil dan Institusi Publik, serta media diundang ke seminar itu dan para inisiat diwawancarai oleh televisi lokal di Bayankhongor. Hasil yang menakjubkan dari perjalanan ini telah mengilhami perjalanan lebih lanjut ke daerah-daerah pedesaan terpencil di Mongolia untuk terus menyebarkan ajaran dan kasih Guru.
India
Interaksi yang Indah dengan Orang-Orang Mulia Oleh Grup Berita Formosa (Asal bahasa China)
[New Delhi] Institut Energi dan Sumber Daya (TERI) di New Delhi, India, didedikasikan untuk pengembangan teknologi berkelanjutan guna menangani masalah lingkungan hidup dan energi. Dr Rajendra K. Pachauri adalah pendiri dan Direktur Umum Institut tersebut, selain itu beliau juga Ketua Panel Antarpemerintah tentang Perubahan Iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa (IPCC) yang memenangkan Hadiah Nobel Perdamaian pada tahun 2007. Pada bulan Februari, Tahun Emas 6 (2009), anggota Asosiasi kami dari Taichung, Formosa mengunjungi TERI untuk menyampaikan salam dari Guru. Melalui bantuan yang sungguh-sungguh dari Bapak Rajiv Chhibber, Manajer Komunikasi TERI Manager Komunikasi TERI kami menyampaikan perhatian tulus Guru Bapak Rajiv Chhiber kepada Dr. Pachauri dan memberinya hadiah dari Guru berupa buku-buku karya-Nya Seni Surgawi dan Hewan-Hewan Liar yang Mulia. Dr. Pachauri menyatakan kesediaannya untuk mengadakan konferensi video tentang perubahan iklim di India untuk membahas solusi terhadap krisis pemanasan global. Kami juga menghadiahkan buku Seni Surgawi dan memperkenalkan Supreme Master Television kepada Bapak Chhibber. Pada minggu berikutnya, kami mengunjungi Universitas TERI dan Bapak Chhibber mengajak kami berkeliling untuk melihat fasilitas “hijau” yang sangat menonjol di kampus. Dalam sebuah wawancara dengan Supreme Master Television, Bapak Chhibber mengatakan bahwa ia menemukan bahwa buku Seni Surgawi dan Supreme Master Television benar-benar menyentuh dan menyenangkan, dan mengungkapkan rasa hormatnya yang sangat tinggi kepada Maha Guru Ching Hai. “Buku itu sangat menarik dan penuh pengetahuan,” katanya. Setelah membacanya, ia ingin sekali mengunjungi Center Hsihu untuk secara pribadi mengalami semangat surgawi dan kekuatan rohani di sana. Ia juga sangat kagum dengan usaha-usaha keras Guru yang luar biasa dalam meningkatkan gaya hidup dunia dan petuah-petuah singkat penting yang Beliau berikan dimana ia berharap agar dunia mendapat manfaat dan pencerahan. Dia ia juga mengatakan bahwa istrinya menyukai kreasi seni Guru dan menurutnya setiap wanita harus memiliki setidaknya salah satu dari Perhiasan Surgawi tersebut dalam hidup mereka! Dr. Pachauri sangat menyukai buku Seni Surgawi dan berjanji untuk mencoba gaya hidup dan 10
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP BERKELANJUTAN
LINTASAN PERISTIWA
teknik rohani yang disebutkan. Dia juga mengatakan keinginannya untuk mengunjungi Center Hsihu meskipun jadwalnya sibuk. Dr Pachauri memberikan buku tersebut ke perpustakaan Universitas TERI dan merekomendasikan kepada semua mahasiswa untuk membaca buku yang luar biasa tersebut dan menerapkan semua maksud baik dan indah yang disampaikan oleh buku tersebut ke dalam kehidupan nyata. Bapak Chhibber dapat merasakan secara mendalam energi positif yang dibawa oleh Supreme Master Television dan ia menganjurkan kami untuk menyiarkan program-programnya di sekolahsekolah dan di televisi nasional. Dia secara teratur mengunjungi situs SupremeMasterTV.com dan membagikan acara-acara yang membangun tersebut dengan teman-teman, keluarga, dan koleganya. Pada akhir wawancara, Bapak Chhibber berkata, “Saya sangat ingin bertemu dengan Maha Guru Ching Hai suatu saat. Walaupun hanya dua menit, tidak apa-apa!” Dia juga berharap agar keluarganya akan menjalankan gaya hidup rohani sebagaimana yang disampaikan oleh Guru. Guru sangat tersentuh begitu mengetahui interaksi tersebut dan Beliau menyatakan salam tulus serta terima kasih-Nya kepada Dr. Pachauri dan Bapak Chhibber dan mengundang mereka untuk setiap saat mengunjugi Center Hsihu. Melalui interaksi semacam ini dengan para makhluk mulia, akan semakin banyak manusia yang menerima pesan-pesan Tuhan dan dengan segera menjalankan gaya hidup yang welas-asih untuk mengembalikan kehidupan Surga di atas Bumi!
Malaysia
Peluncuran Resmi Realisasi Kesehatan G Oleh Grup Berita Kuala Lumpur (Asal bahasa Inggris)
[Kuala Lumpur] Buku kesehatan di zaman modern dan nutrisi klasik Realisasi Kesehatan yang ditulis oleh Maha Guru Ching Hai, secara resmi diluncurkan pada acara Read Malaysia 2009 yang diadakan di Pusat Pameran & Konvensi Internasional Malaysia. Diresmikan oleh Menteri Pendidikan Malaysia, Pekan Raya Buku yang berlangsung sepuluh hari dari tanggal 29 Mei hingga 7 Juni, Tahun Emas 6 (2009) ini telah menarik ratusan penerbit, distributor buku, dan pemasok produk pendidikan. Dengan pengunjung sekitar 400.000 orang, kegiatan ini menjadi salah satu Pekan Raya Buku terbesar di wilayah tersebut. Selain memperkenalkan kepada publik versi bahasa China dan Inggris dari Realisasi Kesehatan, anggota Asosiasi dari Kuala Lumpur juga mempromosikan buku-buku terlaris Maha Guru dan memajang produk berwarna-warni dari Love Ocean Creative International. Dengan izin khusus dari penyelenggara, anggota asosiasi dari negara lain dan Singapura diperbolehkan untuk membagi-bagikan brosur SOS, DVD, dan buku saku untuk menarik warga Malaysia menjalankan pola makan nabati dalam kaitannya dengan situasi planet yang genting ini. Di samping itu, serangkaian pertujukan panggung diadakan untuk memberikan informasi dan menghibur para tamu selama kegiatan sepuluh hari itu, termasuk presentasi pemanasan global dan nutrisi, pertunjukan memasak vegan, dan mencicipi makanan, menari, serta peragaan Yoga dan kung-fu Shao Lin. Acara penting anggota Asosiasi kami dalam Pekan Raya Buku ini adalah konferensi pers Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
11
VEGETARISME: CARA HIDUP MULIA
LINTASAN PERISTIWA
yang diadakan pada tanggal 6 Juni untuk peluncuran resmi Realisasi Kesehatan yang dihadiri stasiun TV lokal, media surat kabar, dan Supreme Master TV. Pembicara tamu termasuk Presiden dari Masyarakat Vegetarian Malaysia, Bapak P. Vythilingam; Kepala Pusat Perawatan Homeopathy Alami, Dr. Joean Oon; Ketua Komite Kampanye Hari Tanpa Daging Malaysia, Bapak Pishu Murli Hassaram; dan Konsultan Sertifikasi Nutrisi dan Kesehatan, Chong Fat Eng memberikan komentar sangat mendalam dan berwawasan mengenai buku tersebut. Semua orang setuju bahwa Maha Guru memberikan begitu banyak kepada dunia karena cinta kasih dan kepedulian-Nya yang dalam demi keselamatan semua makhluk di atas Bumi. Sebagai tanda penghargaan kepada pembicara yang ramah dan kontribusinya pada acara tersebut, anggota Asosiasi kami memberikan hadiah khusus kepada mereka. Semua peserta dijamu dengan makanan vegan yang lezat dan sehat yang disediakan oleh restaurant Loving Hut setempat. Pekan raya buku selama sepuluh hari itu berakhir dengan sukses luar biasa. Penyelenggara dan peserta pameran lainnya mendatangi gerai rekan inisiat untuk mengucapkan terima kasih atas partisipasinya. Mereka berterima kasih kepada Maha Guru atas kasih Ilahi, kehadiran, dan bimbingan-Nya dalam segala hal selama Pekan Raya Buku tersebut.
Membuat Kue Vegan Oleh Grup Berita Johor Baru (Asal bahasa China)
[Johore Bahru] Untuk mendorong lebih banyak orang menjalankan pola makan vegan dan menunjukkan kepada mereka betapa mudahnya membuat kue dan camilan yang lezat tanpa menggunakan telur atau susu, pada tanggal 28 Juni, Tahun Emas 6 (2009), Center setempat mengadakan kelas memasak di Taman Kanak-Kanak Tadika Mulia. Kami mengajar secara gratis cara membuat pizza vegan, muffin pisang vegan, keju vegan, dan santapan kesukaan anak-anak, es krim buah vegan. Manfaat pola makan nabati dan bahaya dari telur dan susu bagi tubuh juga dijelaskan. Di samping itu, brosur berisi resep tersebut dan makanan lezat lainnya disediakan untuk semua orang. Beberapa tamu secara khusus meminta brosur tambahan untuk dibagikan kepada keluarga dan teman-temannya.
12
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP MULIA
LINTASAN PERISTIWA
Singapura “Perubahan Iklim – Apa Hubungannya dengan Kaum Muda dan Saya” Oleh Grup Berita Singapura (Asal bahasa Inggris)
[Singapura] Pada tanggal 23 Mei, Tahun Emas 6 (2009), Komite Eksekutif Kaum Muda (YECs) di Sembawang GRC dan Nee Soon Central SMC bersama-sama menyelenggarakan forum kebijakan yang berjudul “Perubahan Iklim – Ada Hubungannya dengan Anda dan Saya?” di Klub Komunitas Jelutung di Singapura. Forum tersebut diprakarsai oleh Asosiasi Gerakan Kaum Muda Rakyat (PAYM) yang berusaha meningkatkan kepedulian dan pengetahuan peserta mengenai masalah lingkungan hidup yang sedang terjadi. Pada acara tersebut, Dr. Khoo Hsien Hui, peneliti dan pembicara yang diundang dalam beberapa topik perubahan iklim, memberikan presentasi yang berjudul “Perubahan Iklim: emisi rumah kaca dari makanan”, diikuti dengan video dari Supreme Master Television. Beliau menjelaskan bahwa cara tercepat dan termurah untuk menghentikan pemanasan global adalah dengan pola makan nabati dan telah menekankannya selama beberapa dekade. Kita telah mengambil dari Ibu Pertiwi tanpa banyak pertimbangan, dan sekarang saatnya kita memperhatikan “tanda bahaya” dari Ibu Pertiwi yang dikirim melalui atmosfer, cuaca, dan laut. Beliau mengambil kesempatan untuk memperkenalkan video “Keseimbangan yang Rapuh – Kebenaran (A Delicate Balance - the Truth)” kepada hadirin. Materi kontribusi peternakan terhadap perubahan iklim dan brosur SOS juga dibagi-bagikan. Terilhami oleh presentasi dan video Supreme Master Television, ketua forum, Dr. Lim Wee Kiak, yang juga Penasihat Organisasi Akar Rumput Canberra (GROs) dan Anggota Parlemen (MP) untuk Sembawang GRC, menunjukkan dukungannya dengan menganjurkan “vegetarian seminggu sekali” sebagai salah satu solusi untuk mengurangi pemanasan global. Terima kasih, Dr. Lim atas dukungan Anda. Semoga lebih banyak warga Singapura yang peduli terhadap seruan Anda untuk ikut serta dalam gerakan menjadi vegan untuk menyelamatkan Bumi. Tautan terkait: http://www.paym.org.sg/1222614208104.html
Hong Kong
Menjangkau Publik secara Efektif Oleh Grup Berita Hong Kong (Asal bahasa Inggris)
[Hong Kong] Untuk memastikan bahwa pesan pemanasan global dan solusi pokoknya, gaya hidup vegan yang welas-asih, menjangkau banyak orang secara efektif, rekan-rekan inisiat mengiklankannya melalui berbagai saluran media. Di radio komersial Hong Kong, pengumuman 20 detik disiarkan sepuluh kali per hari selama Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
13
VEGETARISME: CARA HIDUP MULIA
LINTASAN PERISTIWA
satu bulan di bulan Mei, Tahun Emas 6 (2009). Stasiun radio tersebut menjangkau 1,7 juta orang. Mulai akhir Februari hingga 3 Mei, ada 3.392 pengumuman panel elektronik yang disiarkan 75 kali setiap hari melalui Jaringan Panel Info Jalur Kereta Api Angkutan Masal (MTR) yang rata-rata mengangkut 2,6 juta penumpang setiap hari. Panel tersebut memberi informasi kepada publik mengenai mendesaknya pemanasan global dan pola makan vegan sebagai solusi utama untuk menyelamatkan Bumi. Tersentuh oleh ketulusan para inisiat dalam menyebarkan pesan penting ini, MTR memperpanjang waktu iklan dari 20 detik menjadi 27 detik tanpa biaya tambahan. Pengumuman berlangsung selama sepuluh minggu dan menjadi topik diskusi banyak orang. Ini menjadi topik diskusi di berbagai forum internet. Selama periode waktu yang sama, pengumuman lain dimuat dalam salah satu koran paling bergengsi dan berpengaruh di Hong Kong, Jurnal Ekonomi (HKEJ) selama empat minggu. Surat kabar ini banyak dibaca oleh pejabat tinggi pemerintahan setempat, Kepala Pejabat Eksekutif, dan para manager di lingkungan bisnis dan keuangan termasuk mereka yang tinggal di Beijing dan banyak Provinsi lain di China. Pada tanggal 5 Juni, Hari Lingkungan Dunia, HKEJ mengundang para inisiat untuk menyeponsori seksi khusus tentang lingkungan hidup dengan biaya hanya 10% dari biaya biasanya. Artikel satu halaman penuh yang menarik perhatian mengenai perubahan iklim diterbitkan. Artikel ini ditampilkan setidaknya di sebuah restoran vegetarian untuk para pelanggannya. Semoga Tuhan memberkati segala usaha untuk memberikan informasi kepada masyarakat tentang perubahan iklim dan satu solusi sederhana, pola makan vegan.
Jepang
Meningkatkan Kesadaran Pemanasan Global Oleh Grup Berita Tokyo (Asal bahasa Jepang)
[Tokyo] Loving Hut Tokyo merayakan ulang tahun pertamanya di bulan Juni 2009 dengan memberikan makan siang gratis dalam kotak kepada 20 pelanggan pertama selama satu bulan. Gerakan murah hati ini membantu membina konsep baru pola makan nabati dalam masyarakat. Pelanggan yang beruntung terpikat oleh kenikmatan makanan vegan dan merasa terheranheran ketika mengetahui bahwa ia berperan bagi perbaikan lingkungan di Bumi. Orang lainnya yang baru pertama kalinya makan hidangan vegan merasa terkesan dengan daging vegetarian sehngga mengatakan bahwa dia tertarik untuk mengubah pola makannya. Proyek makan siang gratis dimulai Loving Hut saat ikut serta dalam kegiatan Hari Bumi 2009 di Taman Meiji Tokyo pada tanggal 30 dan 31 Mei. Restoran itu menyediakan makanan vegan 14
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP MULIA
LINTASAN PERISTIWA
yang lezat dan stafnya menyebarkan brosur SOS dan DVD secara gratis, informasi mengenai hidup sehat, dan berita terkini mengenai flu babi. Warga diminta untuk bertindak cepat mengatasi pemanasan global dan mereka menanggapinya secara positif. Seorang dosen universitas mengatakan bahwa ia akan menunjukkan DVD SOS kepada para mahasiswanya dan membantu mereka untuk menjalankan pola makan vegetarian atau vegan. Dua anggota dari Jaringan Kaum Muda Asia-Pasifik berbicara secara antusias mengenai keinginannya menjalani gaya hidup vegetarian dan akan menyebarkan berita tersebut di Jepang. Staf restaurant Loving Hut merasa terdorong melihat lebih banyak orang di Jepang yang sadar tentang masalah pemanasan global dan mereka akan terus bekerja untuk menyebarkan berita tersebut ke seluruh penjuru negeri.
Membawa Pola Makan Vegan ke dalam Kehidupan Sehari-hari Oleh Grup Berita Gunma (Asal bahasa Jepang)
[Gunma] Untuk membantu lebih banyak orang memahami betapa penting dan berartinya pola makan nabati, pada tanggal 30 Mei, Tahun Emas 6 (2009), Center Gunma kami mengadakan seminar di kafe vegan di Desa Tsumagoi, Prefektur Gunma. Kegiatan tersebut dimulai dengan pengenalan gaya hidup vegan oleh pemilik kafe vegan, yang juga berbicara bagaimana pemanasan global berhubungan langsung dengan peternakan hewan. Video mengenai perubahan iklim juga ditayangkan, menyoroti kekurangan makanan dan air di seluruh dunia. Rekan inisiat dan para tamu kemudian menikmati pesta makanan vegan yang disajikan dengan indah disertai percakapan yang menggembirakan. Seorang warga Amerika yang sekarang tinggal di Jepang yang tertarik dengan budaya Jepang merasa kagum melihat pengunjung warga Jepang mengenakan kimono. Berbeda dengan kimono tradisional yang dibuat dari sutra yang non-hewani, namun bahannya begitu berkilau dan berwarna-warni sehingga mereka menjadi pusat perhatian. Semua orang terutama sangat terkesan dengan makanan vegan Jepang yang lezat. Beberapa orang menyukai suasana yang menggembirakan dan harmonis di tempat kegiatan itu. Mereka menantikan untuk ikut dalam kegiatan serupa di waktu yang akan datang. Setelah seminar, banyak tamu yang membeli makanan vegan untuk dinikmati di rumah. Kami tahu bahwa gaya hidup nabati adalah cara yang paling efektif untuk mengatasi krisis pemanasan global, namun kenyataan yang dihadapi mengejutkan warga yang belum pernah mendapatkan informasi itu sebelumnya. Mereka sekarang ingin mengambil langkah yang terpenting untuk melindungi lingkungan hidup dengan menjadikan pola makan vegan sebagai bagian dari kehidupan mereka sehari-hari. Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
15
VEGETARISME: CARA HIDUP MULIA
LINTASAN PERISTIWA
Korea
Tren Vegan yang Menggembirakan Berlanjut di Korea Selatan Dihimpun oleh Grup Berita Korea (Asal bahasa Korea)
Pembukaan Restoran Loving Hut [Korea] Diilhami oleh dorongan Maha Guru Ching Hai untuk menyajikan makanan yang penuh kasih dan bebas dari kekejaman ke meja makan orang-orang, rekan inisiat Korea membuka restoran Loving Hut pertama di negara mereka pada bulan Desember 2008 di Kota Busan. Setelah itu, tiga buah restoran Loving Hut dibuka lagi di Kota Ulsan, Seoul dan Pulau Jeju.
Loving Hut di kota industri terbesar Korea, Ulsan, berkembang dengan pesat dan dipenuhi dengan banyak pelanggan sejak dibuka pada bulan April. Di Seoul, Loving Hut berlokasi di sebuah tempat hiburan di Shinchon, tepat di depan Universitas Yon Sei, dimana banyak sekali siswa muda dari universitas sekitar yang suka berkumpul di sana. Para pelanggan merasa heran dengan makanan yang beraneka ragam dan lezat, serta menikmati suasana yang santai. Beberapa orang mengharapkan lebih banyak lagi restoran vegan tersebar di negaranya, sehingga menambah jumlah orang yang vegan. Karena Pulau Jeju adalah sebuah tempat tujuan wisata dunia yang terkenal, pembukaan Loving Hut yang baru selain menarik penduduk Jeju yang lebih sadar lingkungan hidup juga menarik banyak wisatawan mancanegara. Semoga semua restoran Loving Hut terus berjalan dengan lancar dan menyebarkan gaya hidup vegan yang penuh kasih.
Mengilhami Para Orang Tua Murid dan Guru untuk Menjadi Vegan [Busan] Pada tanggal 26 Mei, Tahun Emas 6 (2009), para rekan inisiat mengadakan sebuah ceramah tentang manfaat dari pola makan vegan bagi anak-anak dan lingkungan di Sekolah Dasar Baek Yang di Kota Busan. Berkat dukungan aktif dari sekolah, banyak orang tua yang menghadiri ceramah tersebut. Mereka mendengarkan pembicaranya dengan penuh perhatian dan sangat tersentuh oleh kepedulian murni rekan-rekan inisiat terhadap pemanasan global. Mereka terkesan oleh kotak makan siang vegan lezat yang disajikan setelah ceramah dan beberapa di antaranya bahkan bertanya di mana mereka bisa membeli makanan yang sehat dan lezat ini. Banyak orang tua dan anggota staf sekolah yang mengucapkan terima kasih atas acara ini dan beberapa di antaranya menyatakan keinginannya untuk menjadi vegetarian. 16
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP MULIA
LINTASAN PERISTIWA
Pada tanggal 16 Juni, rekan inisiat mengadakan lagi seminar video SOS Pemanasan Global dan prasmanan vegan, kali ini di Sekolah Menengah Geummyeong. Tiga puluh orang tua dan 55 guru menghadiri ceramah. Wakil kepala sekolah dan guru-guru di sekolah itu menyatakan terima kasih dan kekaguman mereka terhadap pengabdian dan pelayanan tanpa pamrih para rekan inisiat. Seorang guru ilmu pengetahuan lokal mengambil foto berbagai macam makanan untuk digunakan sebagai bahan pelajaran di kelasnya. Setiap orang senang menjadi bagian dari suatu misi mulia untuk menyelamatkan Bumi.
Membawa Ajaran Guru Kepada Lebih Banyak Orang di Kim Hae [Kim Hae] Pada tanggal 31 Mei, sebuah seminar video tentang ajaran Guru diadakan di Pusat Budaya Kim Hae. Rekan inisiat memasang banyak poster dan membagikan brosur pada hari-hari menjelang acara penting tersebut. Sebagai hasilnya, banyak orang yang menghadiri seminar, menyaksikan film SOS pemanasan global, dan ceramah Guru di tahun 2000. Setelah makan siang vegetarian, 16 orang tetap tinggal untuk belajar meditasi metode kemudahan. Banyak di antara mereka yang mendapatkan pengalaman penglihatan yang baik karena berkah Tuhan. Semoga semakin banyak orang lagi yang bergabung dengan keluarga Quan Yin kami dan membawa lebih banyak cahaya ke dunia ini.
Pekan Raya Buku Internasional Seoul [Seoul] Buku Guru Anjing-Anjing dalam Hidupku, Burung-Burung dalam Hidupku, dan HewanHewan Liar yang Mulia dipamerkan di Pekan Raya Buku Internasional Seoul dari tanggal 13 Mei sampai dengan 17 Mei yang menarik banyak pengunjung. Setelah membaca buku Anjing-Anjing dalam Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
17
SELAMATKAN BUMI: BAIK HATI KEPADA MANUSIA & HEWAN
LINTASAN PERISTIWA
Hidupku, seorang gadis berkomentar, “Lucky – ketika bulunya berwarna merah muda, sangat manis dan cantik.” Ia menambahkan, “Mulai sekarang saya tidak akan makan daging hewan lagi dan mulai makan makanan seperti tahu dan sayur-sayuran.” Banyak orang yang menghabiskan waktunya dengan menonton DVD yang memperlihatkan interaksi kasih sayang antara Guru dengan teman-teman hewan-Nya. Rekan inisiat juga membagikan selebaran SOS dan menjelaskan kepada para pengunjung hubungan antara vegetarisme dengan pemanasan global, yang mendapat tanggapan positif.
Acara Mencicipi Hidangan Vegan Dari tanggal 11 Mei sampai dengan 13 Mei, pada Festival Mahasiswa di Universitas Nasional Seoul, para rekan inisiat mendirikan sebuah gerai vegan untuk menyediakan makanan ramah lingkungan yang lezat. Ini adalah tahun ketiga secara berturut-turut rekan inisiat ikut serta dalam acara ini. Universitas itu betul-betul mendukung ide makanan sehat dan mereka menyajikan makanan vegetarian setiap hari Rabu di kafetarianya. Sebuah komunitas mahasiswa menjadi tertarik dengan pola makan alternatif, welas asih, dan berkelanjutan ini.
Pameran Industri Makanan [Daegu] Selama tiga tahun beturut-turut, rekan inisiat dari Center Daegu ikut serta di Pameran Industri Makanan Internasional Daegu, mulai dari tanggal 11 Juni sampai 14 Juni. Acara itu bertempat di Exco, kompleks pameran terbesar di Daegu. Mereka mempromosikan daging kedelai vegan dan produk-produk pengganti daging lainnya, menyajikan makanan vegan, dan memamerkan buku-buku Maha Guru Ching Hai. Selebaran SOS dan CD juga dibagi-bagikan dengan gratis. Ada banyak orang yang mengunjungi gerai mereka untuk mencoba daging kedelai vegan, kue-kue vegan organik, serta kue bolu vegan. Banyak yang ingin sekali mempelajari resep-resep baru. Para pengunjung, termasuk beberapa biarawati Katolik dan bhikhu Buddha mengajukan pertanyaan dan menunjukkan ketertarikan yang besar terhadap pola makan vegan dan Metode Meditasi Quan Yin. Buku-buku Guru menarik banyak orang, khususnya anak-anak, yang enggan meninggalkan tempat itu.
18
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: BAIK HATI KEPADA MANUSIA & HEWAN
LINTASAN PERISTIWA Menghidangkan Makanan Vegan pada Kejuaraan Tenis Meja Nasional
[Hongchun] Kejuaraan Tenis Meja Nasional ke-17 diadakan di Stadion Umum Hongchun di wilayah Hongchun, Provinsi Gangwon pada tanggal 9 dan 10 Mei. Para inisiat dari Center Wonju menyiapkan 642 hidangan makanan vegan untuk para peserta. Karena banyak penyakit yang berhubungan dengan hewan seperti flu babi, flu burung, dan sapi gila, maka muncul kesadaran bahwa vegetarisme itu baik bagi kesehatan dan banyak orang yang senang menikmati makanan vegan yang mengatakan bahwa ini adalah cara mereka makan dan hidup yang seharusnya. Beberapa orang menyatakan rasa terima kasihnya dapat mengonsumsi makanan yang bersih seperti itu setelah pertandingan tenis meja. Ketua Asosiasi Tenis Meja Gyounggi sangat terilhami sehingga ia meminta rekan inisiat untuk membantunya membuka restoran vegetarian. Permintaannya ditanggapi dengan dukungan antusias dari rekan inisiat yang berterima kasih kepada Tuhan atas keberhasilan menaburkan benih-benih cinta kasih di kota kecil ini.
Stasiun Radio Bergabung dalam Gerakan Menyelamatkan Bumi Pada bulan Mei dan Juni, dengan bantuan kekuatan media, rekan inisiat dapat memberikan pesan penting pemanasan global kepada sekelompok besar pendengar melalui siaran radio Korea. Pada tanggal 13 Mei, dua rekan inisiat diundang untuk berbicara mengenai vegetarisme selama 25 menit melalui acara “Era Wanita” radio MBC Gwangju. Rekan inisiat lainnya mendapat kesempatan untuk berbicara mengenai topik yang sama di Stasiun Penyiaran Buddhis di Busan. Dari tanggal 1 Juni sampai dengan 7 Juni, radio SBS, salah satu stasiun radio utama Korea menyiarkan pembicaraan satu menit dua kali sehari mengenai lingkungan hidup dan vegetarisme melalui acara populernya, “Satu Dunia Melalui Kasih.” Acara ini digemari karena kontribusinya dalam mengubah dunia menjadi sebuah tempat yang lebih cemerlang melalui pesan-pesan positif. Rekan inisiat kami diundang untuk berbicara dalam topik seperti, “Kita adalah satu dengan lingkungan” dan “Daging adalah penyebab utama pemanasan global”. Mereka mendorong semua pendengar untuk ikut secara aktif dalam solusi krisis Bumi saat ini. Pada tanggal 28 Juni, pada Acara Temu Fans Ajar Ajar bersama DJ Churi yang diselenggarakan oleh Radio SBS, rekan inisiat kami memberikan ceramah mengenai pemanasan global dan menyediakan makanan prasmanan vegan yang lezat bagi sekitar 150 fans. Banyak pendengar termasuk DJ Churi yang menunjukkan keinginan kuat untuk ikut dalam cita-cita mulia menghentikan pemanasan global dengan menjadi vegetarian. Ajar Ajar bersama DJ Churi adalah sebuah acara populer yang disiarkan langsung mulai pukul 14 sampai pukul 18 pada akhir pekan untuk berinteraksi dengan sekitar 100.000 fans secara nasional melalui pesan teks. Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
19
SELAMATKAN BUMI: BAIK HATI KEPADA MANUSIA & HEWAN
LINTASAN PERISTIWA
Indonesia
Menyebarkan Pesan SOS dengan Gembira dan Antusias Oleh Grup Berita Jakarta (Asal bahasa Indonesia)
[Indonesia] Dari bulan April sampai Juni, Tahun Emas (2009), rekan inisiat Center Jakarta mengerjakan beberapa proyek tanpa mengenal lelah guna mempromosikan pesan untuk menyelamatkan Bumi dari kerusakan akibat pemanasan global dengan menjalankan pola makan vegan.
Menyelenggarakan Seminar Pemanasan Global P a d a tanggal 4 April, rekan inisiat melakukan perjalanan ke Kota Jambi, sebuah masyarakat terpencil di pulau Sumatera bagian tengah untuk memberikan presentasi tentang pemanasan global kepada Romo St. Sumardi, SCJ di Gereja Santa Theresia dan beberapa biarawati di Rumah Sakit Santa Theresia yang kemudian mengundang mereka untuk menyampaikan informasi kepada sekolah Katolik dan suster-suster di wilayah mereka. Keesokan harinya, di Hotel Abadi, Kajanglako, mereka memberikan seminar yang sama kepada sekitar 120 tamu. Acara disiarkan oleh Televisi Republik Indonesia (TVRI) Stasiun Jambi pada sore harinya. Beberapa hari kemudian, banyak tamu termasuk Ibu Nofrida, pembawa acara Radio Republik Indonesia (RRI) di Jambi yang sangat terkesan dengan kebenaran dari isi seminar tersebut dan menegaskan bahwa mereka telah siap untuk berubah ke pola makan nabati. Mereka juga meminta resep masakan vegetarian untuk dibagikan kepada keluarga dan teman-teman mereka. Pada tanggal 19 April, rekan inisiat mengunjungi sebuah Kuil Sikh di Jakarta pada Hari Khalsa, sebuah upacara yang meminta setiap orang untuk menjalankan pola makan vegetarian. Setelah presentasi pemanasan global, mereka mempertunjukkan cara membuat biopori, yaitu membuat kompos dari sampah organik dalam sebuah lubang yang dalam yang juga berfungsi untuk menampung air untuk mencegah banjir. Seorang ibu dan anak perempuannya yang kecil memberitahu rekan inisiat bahwa mereka adalah penonton setia Supreme Master TV dan sebagai akibatnya, mereka menjadi vegetarian. 20
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: BAIK HATI KEPADA MANUSIA & HEWAN
LINTASAN PERISTIWA
Pada tanggal 12 Mei, rekan inisiat mengundang lebih dari 200 guru dan siswa dari sekolah tinggi dan universitas di Kota Cirebon, Jawa Barat, Indonesia untuk seminar mengenai perubahan iklim yang diselenggarakan di Hotel Apita, dimana Kepala Lingkungan Hidup Kota Cirebon, Dr. H. Iskukuh mendesak semua peserta untuk ikut berperan dalam memecahkan masalah pemanasan global dengan memilih pola makan nabati. Dari program-program pilihan Supreme Master TV, banyak peserta yang baru mengetahui tentang mendesaknya pemanasan global untuk pertama kalinya, dan beberapa di antaranya dengan penuh hasrat meminta rekan inisiat untuk membawa pesan tersebut ke sekolah mereka. Semua menikmati makan siang vegan gratis yang disediakan. Media Mitra Dialog, Pikiran Rakyat, Radar Cirebon, dan Radio Republik Indonesia (RRI), meliput acara tersebut. Pada tanggal 29 Mei, dengan undangan dari salah satu peserta seminar di Cirebon, rekan inisiat datang ke Sekolah Dasar BPK Penabur untuk membagikan pesan pemanasan global dengan sekitar 120 murid kelas enam dan guru mereka, dan menerima umpan balik yang antusias.
Menyediakan Makanan Vegan pada Jambore Pramuka Dari tanggal 8 Juni sampai 10 Juni, rekan inisiat menyediakan sekitar 2.000 kotak makanan vegan bagi sekitar 1.278 siswa dan guru pada jambore pramuka tahunan yang diselenggarakan di Bumi Perkemahan Cibubur, Selatan Jakarta. Makanan mereka sangat diterima dan dihargai oleh banyak peserta dan beberapa orang meminta resep-resepnya untuk dicoba di rumah. Rekan inisiat juga diizinkan untuk menayangkan program-program yang berhubungan dengan pemanasan global dari Supreme Master TV serta membagi-bagikan selebaran SOS dan pemutaran DVD selama acara tersebut.
Mendirikan Perkumpulan Vegan Indonesia (VSI) Pada tanggal 21 Juni, ketika dunia merayakan Hari Bumi Vegan dan Hari Ayah yang pertama, anggota Asosiasi setempat kami dan Perkumpulan Vegetarian Indonesia (IVS) mendirikan Masyarakat Vegan Indonesia (VSI). Untuk merayakannya, sebuah upacara yang dihadiri oleh lebih dari 40 calon vegan, diadakan di Restoran Vegetarian Chang Sow, Jakarta Utara. VSI membuat agenda rencana 3 tahun dan 10 tahun untuk mempromosikan veganisme di Indonesia sebagai cara tercepat untuk mengekang pemanasan global. Mereka juga menyiapkan Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
21
SELAMATKAN BUMI: BAIK HATI KEPADA MANUSIA & HEWAN
LINTASAN PERISTIWA
sebuah komite kerja untuk mengkoordinasikan festival vegan pertama, Festival Vegan dan Hijau pada tahun 2010 di Jakarta.
Pekan Lingkungan Indonesia Tahun 2009 Para rekan inisiat Center Jakarta mendirikan sebuah gerai di Pusat Konvensi Jakarta selama Pekan Lingkungan Hidup Indonesia ke-13 tahun 2009. Dari tanggal 28 Mei sampai 31 Mei, rekan inisiat bergiliran membagikan brosur-brosur SOS dan menjelaskan kepada pengunjung tentang solusi yang paling penting bagi pemanasan global adalah pola makan nabati. Banyak guru dan murid yang mengundang mereka ke sekolahnya untuk memberikan ceramah tentang topik ini, dan rekan inisiat mengakhirinya dengan rencana seminar pemanasan global untuk dua bulan ke depan. Mereka juga menayangkan acara-acara pilihan Supreme Master TV yang menarik banyak orang yang lewat, dan menyediakan sekitar 1.000 kotak makanan vegan gratis. Semua rekan inisiat dari Jakarta sangat bahagia dan bersemangat terhadap pekerjaan untuk membagikan berita SOS pemanasan global kepada masyarakat ini. Mereka berterima kasih kepada Guru atas kasih tak terbatas dan berkah-Nya dalam menjalankan pekerjaan besar ini.
Formosa
Mengadakan Kelas Memasak Vegan untuk Mempromosikan Makan Siang Vegan di Sekolah Oleh Grup Berita Nantou (Asal bahasa China)
[Nantou] Pemerintah Daerah Nantou selalu memberikan dukungan penuh untuk mengurangi pemanasan global melalui pola makan nonhewani dimana makanan vegetarian yang mewah disediakan dua kali sebulan di kantin Kantor Pemerintahan Daerah. Sekolah-sekolah juga didorong untuk menyediakan makan siang vegetarian sekali seminggu di bawah kebijakan makan siang bergizi yang gratis bagi sekolah dasar dan sekolah menengah pertama. Untuk menunjukkan dukungannya, 22
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: BAIK HATI KEPADA MANUSIA & HEWAN
LINTASAN PERISTIWA
Center Nantou mengadakan kelas-kelas memasak vegan untuk staf memasak sekolah dasar selama liburan musim panas, dengan tujuan untuk mempromosikan pola makan organik, rendah karbon, dan bebas hewani di antara siswa-siswa muda. Kami khusus mengundang ahli pola makan senior dari Rumah Sakit Kristen Changhua, Ibu Chen Meiying untuk bekerja bersama kami membuat menu makan siang dengan gizi yang berimbang bagi para siswa sekolah dasar untuk tahun ajaran yang baru. Ini adalah bagian dari usaha untuk mendukung proyek “Satu Hari Tanpa Daging dalam Setiap Minggu” dan “Coba Tanpa Daging Setiap Hari” yang bertujuan menyediakan pengetahuan dasar bagi para orangtua dan guru untuk memahami bahwa makanan non-hewani mengandung gizi yang mamadai bagi pertumbuhan para siswa sekaligus juga merupakan solusi terbaik bagi pemanasan global. Kelas memasak vegan dan permintaan resep-resep bisa disaksikan di: http://video.godsdirectcontact.net/magazine/cooking.php (Dalam bahasa China)
Puerto RiKo
Diakui Menjadi Sarana Perdamaian Oleh Grup Berita Puerto Riko (Asal bahasa Inggris)
[Puerto Riko] Pada tanggal 29 Mei, Tahun Emas 6 (2009), Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai di Puerto Riko diberi penghargaan atas kontribusinya dalam menciptakan atmosfer yang damai di negara tersebut; sebagai salah satu dari beberapa organisasi yang terpilih oleh Komisi Pencegahan Kekerasan (COPREVI) dari Universitas Puerto Riko-kampus Cavey dalam gerakannya yang berjudul “Kami adalah Sarana Perdamaian.” Center Puerto Riko telah mengambil tindakan-tindakan yang penting untuk memberikan informasi kepada masyarakat bahwa cara tercepat untuk menciptakan perdamaian adalah menahan diri untuk tidak menyakiti makhluk-makhluk lainnya, dan salah satu cara paling efektif untuk mencapainya adalah dengan mengikuti pola makan non-hewani. Mereka telah membagikan kepada masyarakat tentang manfaat lain dari pola makan nabati seperti kesehatan yang lebih baik, menghemat jutaan dolar untuk perawatan kesehatan, menghemat lahan serta sumber daya air, menghentikan penebangan hutan, dan menghapuskan kelaparan dunia. COPREVI meninjau kegiatan-kegiatan Center dalam menyebarkan informasi tentang pemanasan global, mengajarkan meditasi Metode Quan Yin dengan gratis, dan memperkenalkan Supreme Master Television yang dapat diakses secara gratis melalui Internet dan satelit. Untuk mengungkapkan penghargaan mereka atas komitmen yang teguh dari anggota Asosiasi kami Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
23
SELAMATKAN BUMI: HEMAT DALAM SEMUA PEMAKAIAN
LINTASAN PERISTIWA
untuk memajukan masyarakat, COPREVI menganugerahkan Sertifikat Pengakuan kepada Center Puerto Riko dan mendaftarkan Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai di antara organisasi-organisasi yang ikut serta dalam pergerakan perdamaian di majalah mereka, Noticias Paz (Berita Damai). Center Puerto Riko juga mempunyai kesempatan untuk menyebarkan pesan Guru tentang gaya hidup vegetarian dan memperkenalkan layananlayanan mereka dalam program radio yang dipersembahkan kepada organisasi-organisasi yang ikut serta dalam kampanye perdamaian dan dibawakan oleh Sertifikat Pengakuan disampaikan Ibu Lilly Zeller dari “Hablando oleh COPREVI atas sumbangan de Filantropia” (Berbicara Center kami dalam menciptakan perdamaian di Puerto Riko tentang Kemanusiaan). Upacara pengakuan merupakan pengalaman yang mengangkat bagi para inisiat Puerto Riko karena mereka bertemu dengan masyarakat dari segala usia yang dengan sukarela menyumbangkan waktu dan usaha mereka demi Berita Damai memperkenalkan Supreme Master keuntungan masyarakat. Mereka sangat berterima kasih TV, Center Puerto Riko Asosiasi Internasional atas kesempatan untuk menjadi sarana dalam melaksanakan Maha Guru Ching Hai yang merupakan salah satu dari tiga organisasi yang berpartisipasi pekerjaan mulia Guru dalam sudut kecil mereka di dunia. pada kampanye perdamaian COPREVI
Tautan referensi tentang kampanye perdamaian: http://www.uprm.edu/news/articles/as2009032en.html
Amerika Serikat
Misi Mulia untuk Menyelamatkan Bumi Terus Berlanjut Disusun oleh Grup Berita AS (Asal bahasa Inggris)
[Boston] Pada tanggal 3 Mei 2009, anggota Asosiasi lokal bergabung dalam acara “Gerak Jalan untuk Kelaparan” di Massachsetts yang didirikan oleh Proyek Roti. Berjalan kaki bersama 44.000 orang, anggota Asosiasi kita dikenal sebagai “pejalan kaki sayuran” yang mengenakan kaos Cara Hidup Alternatif dan topi jerami yang dihiasi dengan sayuran dan buah. Beberapa pejalan kaki menawarkan bantuan untuk ikut membantu menyebarkan selebaran Cara Hidup Alternatif/SOS. Kebanyakan orang sangat berterima kasih telah menerima informasi berharga dan beberapa orang berfoto bersama dengan pejalan kaki sayuran. Pada akhir acara, ada banyak kaki yang lelah dan banyak jiwa yang terangkat! Pada tanggal 6 Juni, Center diundang untuk menyajikan masakan 24
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: HEMAT DALAM SEMUA PEMAKAIAN
LINTASAN PERISTIWA
vegan di Festival Komunitas Penari Dunia pertama di Jalan Harvard. Seminggu kemudian, mereka bergabung dengan Festival Sungai Cambridge tahunan yang ke-30 di sepanjang tepi Sungai Charles. Makanan vegan terjual sangat cepat. Banyak pengunjung berbagi kekhawatiran tentang pemanasan global dan para anggota bertepuk tangan atas usaha inisiat yang tidak mementingkan diri sendiri. Dua orang muda sangat bahagia ketika menerima informasi tentang Metode Quan Yin, dimana salah satu dari mereka telah memiliki pengalaman tercerahkan sedangkan pemuda yang lain tidak puas dengan metode meditasi yang ia jalani sekarang.
Pada tanggal 28 Juni, di Festival Asia yang ke-6 di Worcester, Boston, para inisiat membagikan Majalah dalam berbagai bahasa, video, DVD Guru, dan juga berbagai selebaran yang informatif kepada para undangan. Restoran Buddha Hut, yang dikelola oleh inisiat, menjadi tempat yang paling populer dalam acara tersebut. Kami mendapat umpan balik positif yang membuat para inisiat menyadari betapa pentingnya melanjutkan penyebaran informasi kepada publik tentang kebenaran dari perubahan iklim dan misi mulia menyelamatkan planet ini.
Menabur Bibit Positif [Chicago] Untuk merayakan indahnya malam minggu tanggal 4 Juli, sebuah grup beranggotakan 9 inisiat Chicago membawa pesan SOS perubahan iklim ke “Kelezatan Chicago”, festival makanan 10 hari yang menarik hingga 3 juta orang setiap tahunnya. Dengan mengangkat papan pro-hijau dan menggunakan kostum satwa, mereka menyapa para pengunjung di pintu masuk dan membagikan selebaran. Banyak orang yang berteriak untuk memberikan dukungan. Dalam rangka mendukung “Bulan Hotdog Vegie Nasional” pada bulan Juli yang diumumkan oleh Compassion Over Killing, sebuah organisasi pembela satwa, inisiat Chicago menawarkan 500 contoh BBQ tanpa daging untuk pejalan kaki di depan lokasi terkenal Water Tower Place. Di pusat kota yang ramai turis ini, orang-orang menikmati makanan lezat yang disiapkan oleh Kafe Vegetarian Alice, sebuah restoran vegan yang dikelola oleh inisiat dan mereka dikejutkan oleh rasanya yang lezat. Para inisiat merasa sangat terdorong dan penuh semangat ketika dua pekerja vegan dari toko ramah lingkungan keluar Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
25
SELAMATKAN BUMI: HEMAT DALAM SEMUA PEMAKAIAN
LINTASAN PERISTIWA
dari toko untuk menyalami mereka, memeluk, mencium ,dan memberi hadiah serta berfoto bersama mereka.
Loving Hut Terpilih sebagai Penjual Makanan Keliling Favorit [Orlando] Sebagai usaha untuk menyebarkan vegan dan pesan penting Guru, Loving Hut di Orlando berpartisipasi dalam banyak acara lokal pada bulan Mei. Setelah menyediakan makanan di Museum Seni Orlando untuk acara Selasa Pertama, Loving Hut bergabung dalam Festival Fringe sejak 14-24 Mei. Tempat ini adalah lokasi favorit untuk acara-acara dan pertunjukan di malam hari. Pada musim hujan, panitia pertunjukan mengizinkan Loving Hut untuk tetap berjualan di dalam gedung teater. Pada akhir acara, Loving Hut dipilih sebagai Penjual Makanan Keliling Terbaik pada Penghargaan Pemilihan Penyokong 2009. Artis panggung vegan Brian Feldman memberikan penghargaannya sendiri dan setuju untuk tampil di Loving Hut.
Mempromosikan Gaya Hidup Sehat di Pasar Malam Lokal [Michigan] Sejak tanggal 1-3 Mei, Inisiat dari Michigan berpartisipasi dalam Acara Gerak Jalan Hijau tahunan yang kedua di pusat kota Plymouth. Dengan lingkungan luar ruangan yang bersahabat, mereka menyebarkan selebaran SOS, menjual tas belanja, dan mengumpulkan banyak tanda tangan untuk petisi agar SMTV ditambahkan pada saluran media kabel dan jaringan satelit utama. Banyak orang berhenti untuk menanyakan pertanyaan tentang selebaran dan terkejut saat mengetahui hubungan antara pemanasan global dengan peternakan. Seorang gadis berusia 12 tahun meminta stiker “Jadilah Vegan, Bertindaklah Hijau” dan berkata ia ingin menjadi seorang vegetarian. Seorang vegan yang telah senior mengucapkan terima kasih kepada Guru karena telah mempromosikan veganisme dan berkata ia berharap ada banyak grup seperti kita. Acara ini merupakan kesuksesan besar yang membuat para inisiat mendapat hingga 100.000 pengunjung. Pada bulan Juni, para inisiat Michigan mempersiapkan pameran “SOS Selamatkan Bumi” untuk Festival Makanan Mentah Vegan 2009 yang diadakan di taman “Tempat Singgah Alam” yang indah dan asri di dekat Brighton. Berlokasi di tempat yang ramai, para inisiat memberikan barang promosi yang 26
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: HEMAT DALAM SEMUA PEMAKAIAN
LINTASAN PERISTIWA
berhubungan dengan SOS perubahan iklim kepada hampir semua pejalan kaki. Pesan penting telah mendorong banyak diskusi dan seorang pria mulai dengan membaca selebaran “Vegetarian dalam Agama” kepada temannya, kemudian menyerukan, “Wow, wow, wow!” Beberapa orang tertarik dengan Guru dan bertanya, “Siapa wanita cantik ini?” Yang lain berkata mereka pernah melihat SMTV. Terima kasih atas berkah Surga karena lebih banyak orang yang menyampaikan keinginan mereka untuk meningkatkan kesehatan pribadi mereka dan kesehatan planet ini dengan menjadi vegan.
Parade Kebanggaan Vegie [New York] Masyarakat Viva Vegie berpusat di New York. Para pendukung vegetarisme sejak lama, mengadakan Parade Kebanggaan Vegie Tahunan yang kedua pada tanggal 17 Mei. Sebagai dukungan untuk acara mulia ini, Center New York dan center lokal lainnya di sepanjang pantai timur ikut bergabung dalam parade. Sekitar seribu vegetarian dan vegan dari 40 organisasi lebih berkumpul di distrik Old Meat di desa Greenwic dengan memegang papan pengumuman dan spanduk serta mengenakan kostum yang dirancang sendiri untuk menunjukkan kebanggaan vegie mereka. Banyak orang yang berpartisipasi untuk menegaskan pengaruh kuat peternakan terhadap pemanasan global. Anggota tim “Gerakan Hak Hewan Ternak” menutupi wajah mereka dengan topeng dan mengenakan hidung babi untuk mengingatkan masyarakat tentang hubungan antara flu babi dengan konsumsi daging. Parade berakhir di Taman Union, lokasi yang terkenal untuk aktivitas sosial dan politis sejak tahun 1800-an, dimana band vegan memainkan musik dan tokoh terkemuka vegetarian dan vegan berbicara. Banyak penjual keliling vegan yang keluar untuk memberikan contoh gratis. Calon wali kota New York Tony Avella datang dan berkata akan mendukung satu hari tanpa daging dalam seminggu. Acara diakhiri dengan penayangan film dokumenter “Meat the Truth”. Para inisiat senang dapat bekerja bersama dengan komunitas lain untuk membantu lebih banyak orang bergabung dalam lingkaran vegan.
Mempromosikan Pola Makan Vegan di Ocean Beach [San Diego] Pasar Malam Ocean Beach dan Pertunjukan Masak Chili diadakan pada tanggal 27 Juni di kota cantik Ocean Beach di San Diego. Di gerai yang dihiasi dengan foto Guru dan spanduk besar bertuliskan “Jadilah Vegan, Bertindaklah Hijau, Selamatkan Bumi”, anggota Asosiasi kita menyebarkan ribuan selebaran SOS, sekitar 500 buku resep vegan, dan 400 tas belanja. Mereka juga mengumpulkan banyak tanda tangan untuk membantu membuat Supreme Master TV tersedia Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
27
SELAMATKAN BUMI: HEMAT DALAM SEMUA PEMAKAIAN
LINTASAN PERISTIWA
di saluran kabel dan jaringan satelit utama. Ini merupakan hari yang sukses dan mengangkat untuk semua yang telah ikut serta.
Meningkatkan Kesadaran Publik melalui Acara-Acara Lokal [San Francisco] Restoran Vegetarian Era Emas dimiliki dan dioperasikan oleh inisiat lokal di San Fransisko yang berpartisipasi dalam Perayaan Jalanan Warisan Asia tahunan yang kelima pada bulan Mei dan Festival Ecourban pada bulan Juni. Setiap acara menarik lebih dari 80.000 pengunjung. Masakan vegan yang menggiurkan disajikan untuk publik bersamaan dengan barang-barang promosi. Semuanya diterima dengan sangat hangat oleh anak-anak dan orang dewasa. Banyak juga yang diperkenalkan kepada tayangan SMTV dan banyak orang dengan senang hati menandatangani petisi untuk membuat saluran SMTV bisa disaksikan melalui TV kabel. Di Festival Eco-Urban, anak-anak memeluk para inisiat yang berpakaian hewan-hewan lucu, kegembiraan mereka membawa senyuman bagi orang di sekitarnya. Hampir semua orang yang diajak bicara oleh para inisiat ternyata mempunyai kenalan yang juga vegetarian, atau mereka juga vegetarian yang puas dengan pernyataan Guru bahwa massa kritis telah tercapai!
Pesta Vegan yang Penuh Makna [Karolina Selatan] Pada tanggal 28 Juni, Center Karolina Utara dan Selatan bergabung untuk merayakan Hari Vegan Dunia yang pertama di Hotel Golden Green di Charlotte, Karolina Utara. Hotel ini dikenal dengan ciri-cirinya yang ramah lingkungan, seluruh area bebas merokok, dan pelayanan bebas alkohol. Pemiliknya merencanakan untuk membuka restoran vegetarian di hotel itu dalam waktu dekat. Tamu-tamu hotel berdatangan dari seluruh dunia untuk merayakannya dalam sebuah pertemuan. Para rekan bisnis dan karyawan hotel itu beserta keluarganya juga diundang ke pesta. Semua orang memiliki kesempatan untuk mencoba makanan vegan yang nikmat dan minuman tanpa alkohol. Pasangan yang baru bertunangan terkesan dengan makanan yang lezat itu sehingga mereka akan menyediakan masakan vegan di resepsi pernikahannya. Mereka langsung diperkenalkan kepada Ibu Nancy Robinson, penulis buku masak vegan “Around the 28
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Nancy Robinson (kiri) – penulis Gaya Vegan di Seluruh Dunia, juga mempersiapkan beberapa hidangan
World Vegan Style (Gaya Vegan
SELAMATKAN BUMI: HEMAT DALAM SEMUA PEMAKAIAN
LINTASAN PERISTIWA
di Seluruh Dunia)”, yang juga mempersiapkan banyak masakan lezat untuk pesta tersebut. Seluruh peserta menikmati saat-saat tersebut di acara yang penuh makna ini.
Festival dan Parade Kebanggan Ibukota [Washington, DC] Pada tanggal 13 dan 14 Juni, para inisiat dari Maryland, Virginia, New Jersey, dan Pennsylvania berpartisipasi dalam Festival dan Parade Kebangaan Ibukota yang menarik lebih dari 200.000 orang di Washington, DC. Selama parade tersebut, banyak vegetarian dan vegan yang tertarik melihat grup kita yang menunjukkan spandukspanduk dan papan slogan. Para pengunjung mendatangi gerai perkumpulan kami untuk meminta resep vegetarian, informasi tentang restoran vegetarian lokal, dan buku contoh Quan Yin. Beberapa orang mengungkapkan kesediaan mereka untuk menjadi vegetarian secara penuh selama sisa hidup mereka dan orang-orang tua yang telah menjadi vegetarian berkata bahwa mereka ingin membantu anakanak mereka menjadi vegetarian. Beratus-ratus dari mereka sangat gembira dapat menandatangani surat permohonan agar Supreme Master Television dapat disiarkan melalui TV kabel sehingga programnya dapat menjangkau lebih banyak penonton di AS. Secara keseluruhan, sekitar 10.000 brosur SOS dan sekitar 1.000 barang-barang promosi dibagikan.
Sebuah Seminar Komunitas yang Diterima dengan Baik [San Jose] Pada tanggal 16 Mei, San Jose mengadakan sebuah Seminar Umum mengenai SOS Perubahan Iklim di Perpustakaan Dr. Martin Luther King Jr. yang berbatasan dengan Kampus Universitas Negara Bagian San Jose. Lebih dari 60 tamu datang dari berbagai kota di Bay Area, dan banyak penjaga perpustakaan serta pelajar-pelajar kampus datang untuk menikmati acara ini. Peserta menerima bahan-bahan yang informatif mengenai perubahan iklim dan menikmati presentasi yang dipersiapkan dengan baik. Sebuah jasa terjemahan disediakan untuk para tamu yang berbahasa China berdasarkan permintaan. Seorang pria berkata bahwa seminar ini membantu untuk menjelaskan berapa banyak air yang sebenarnya Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
29
VEGETARISME: CARA HIDUP BIJAKSANA
LINTASAN PERISTIWA
digunakan untuk memproduksi sebuah hamburger, dan ia menyetujui bahwa setiap orang dapat membuat suatu perbedaan bagi dunia ini dengan mengubah pola makan mereka, gigitan demi gigitan. Tamu yang lain mengungkapkan betapa ia sangat terkejut saat mengetahui kecepatan mencairnya Es Artik, menambahkan bahwa ia memahami mendesaknya keadaan dan potensi bencana jika metana dalam jumlah sangat besar yang tersimpan di dasar samudera itu dilepaskan. Dengan izin dari perpustakaan, para inisiat membawakan makanan vegan yang lezat untuk dinikmati oleh para peserta seminar.
Loving Hut Dibuka di Pusat Belanja Kalifornia Pada tanggal 24 Mei, Kalifornia Utara merayakan pembukaan Restoran Loving Hut keempat di daerah teluk lebih besar yang berlokasi di Pusat Perbelanjaan San Jose Westfield Oakridge yang merupakan salah satu dari lima pusat belanja terbesar di wilayah tersebut dengan lebih dari 200 toko. Orang-orang penting yang datang termasuk Mantan Wali Kota Milpitas Jose Esteves, Anggota Dewan Ash Kalra dan Kansen Chu. Yang menemani Anggota Dewan Chu adalah istri terkasihnya, Ibu Daisy Chu. Setelah upacara pengguntingan pita, semua tamu menikmati hidangan vegan Dewan dan Pejabat Kabupaten dengan suasana yang meriah dan penuh kasih. merayakan pembukaan Loving Hut Semua dapat menerima pesan dimana vegetarian sangat penting baik untuk kesehatan manusia dan kesehatan planet kita yang berharga. Sebagai seorang jaksa yang aktif dalam kegiatan lingkungan dan program nutrisi, mantan Wali Kota Esteves juga hadir pada pembukaan Loving Hut di Milpitas dan memuji makanan vegan sebagai “makanan yang tepat untuk dimakan” karena ini adalah “masa depan untuk lingkungan yang sehat”. Ia menyatakan bahwa pemerintah seharusnya mengakhiri subsidi Mantan Wali Kota Milpitas, Bpk. Jose Esteves daging dan menggunakan dana itu untuk memproduksi sayuran dan mempromosikan vegetarian. Ia mendorong setiap orang untuk mulai mencoba pola makan alternatif ini – sekarang atau secepatnya. Selain itu, baik Anggota Dewan Chu maupun Kalra juga menyatakan dukungan mereka. Upacara pembukaan tersebut menarik banyak orang. Banyak pelanggan baru yang mampir untuk mencicipi masakan vegan dan memuji makanan tersebut karena rasanya yang sangat lezat serta harganya yang terjangkau. Dalam waktu tiga bulan setelah pembukaan, restoran tersebut mempunyai beberapa pelanggan yang setia dan telah menerima peringkat bintang empat pada situs ulasan restoran online “Yelp.com” Tim kerja Loving Hut membuktikan banyak keajaiban ketika 30
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP BIJAKSANA
LINTASAN PERISTIWA
mempersiapkan restoran tersebut. Walaupun tim tersebut belum berpengalaman dan tanpa modal yang besar, tetapi manager sewa di mall itu menghubungi mereka segera setelah ada tempat yang tersedia dan mereka mendapatkan sebuah dapur yang benar-benar lengkap dengan biaya gratis! Sebagai tambahan, mereka mampu mendekor lagi tempat tersebut secara lengkap dalam waktu hanya satu bulan dan restoran tersebut telah siap untuk beroperasi dalam waktu kurang dari 36 jam setelah melewati pemeriksaan kesehatan. Pada tanggal 9 Juli, restoran tersebut menerima sebuah ulasan yang baik sekali yang berjudul “Loving Hut membuat berbagai macam makanan vegan cepat saji” dalam Mercury News, koran terbesar di Silicon Valley. Hal ini membawa banyak pelanggan baru yang berkunjung ke restoran tersebut. Tim kerja Loving Hut juga ikut dalam acara “veggie dog giveaway” yang disponsori oleh PETA. Mereka telah belajar bahwa berpikir Laporan surat kabar lokal positif dan mempunyai keyakinan terhadap kekuatan Guru mengenai restoran Loving Hut dan kegiatan-kegiatannya adalah kunci untuk keberhasilan.
Guru Menceritakan Lelucon
Konsekuensi Berkencan Diceritakan oleh Maha Guru Ching Hai, Retret Internasional, 4 Hari, Paris, Prancis, 26 Desember 2007 (Asal bahasa Inggris) DVD#817
S
eorang pria berkata kepada sang pacarnya, “Sayang! Tahukah kamu sejak bertemu kamu, saya tidak bisa makan, tidak bisa tidur, dan tidak bisa minum?” Wanita itu bertanya, “Kenapa?” Pria itu berkata, “Karena uang saya habis!” Silakan menikmati rekaman audio asli pada situs web berikut dan membagikan lelucon Guru dengan semua orang di sekitar Anda: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/jk204-2.php Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
31
VEGETARISME CARA HIDUP BERKELANJUTAN
Surat Menyurat dengan Pemimpin Dunia
Kebijakan AS Dibutuhkan untuk Menyelamatkan Bayi yang Belum Lahir
K
ebijakan Kota Meksiko adalah kebijakan Amerika Serikat yang mengharuskan semua organisasi non-pemerintah yang menerima dana federal AS untuk tidak melakukan atau mendukung pelayanan yang terkait aborsi di luar negeri. Kebijakan ini pertama kali dilaksanakan oleh Presiden Reagan pada tahun 1984 pada konferensi populasi Perserikatan Bangsa-bangsa di Kota Meksiko. Kebijakan ini telah beberapa kali dibatalkan dan diterapkan kembali selama beberapa dekade terakhir, dan saat ini tidak berlaku. Pada tanggal 2 Februari 2009, Maha Guru Ching Hai menulis kepada Presiden Obama yang isinya berupa desakan untuk memberlakukan kembali Kebijakan Kota Meksiko untuk mempertahankan kehidupan bayi yang belum lahir di luar negeri. Berikut adalah surat Guru dan tanggapan dari Presiden Obama.
Presiden Barack Obama yang terhormat: Yang Mulia, pertama-tama saya mengucapkan selamat kepada Anda yang mewakili harapan besar dari begitu banyak warga Amerika dengan menjadi presiden Amerika yang ke-44. Anda benar-benar menjadi inspirasi bukan saja bagi negara Anda tetapi juga bagi warga dunia. Semoga Anda sehat, penuh semangat, dan bijaksana dalam memenuhi peran Anda yang luar biasa. Saya juga ingin menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas kebijakan Yang Mulia dalam menyelamatkan kehidupan, seperti perintah Anda untuk menutup penjara Guantanamo Bay, niat Anda untuk menarik pasukan dari Irak, dan mendesak larangan terhadap senjata ruang angkasa di seluruh dunia. Saya dengan tulus memuji prioritas mulia yang telah Anda tetapkan dengan begitu cepat semenjak menjadi pemimpin bangsa. Bidang melindungi kehidupan lain yang saya harapkan agar Anda lindungi adalah bayi yang belum lahir. Dalam hal ini, Bapak Presiden, saya dengan penuh hormat memohon cinta kasih Anda dan sangat menyarankan Anda untuk memberlakukan kembali Kebijakan Kota Meksiko, dan memperluas prioritas Anda dalam menyelamatkan kehidupan yang mencakup mereka yang belum lahir dan tidak dapat berbicara bagi dirinya sendiri. Anda telah menyebutkan bahwa Anda bersedia untuk “menemukan bidang pijakan umum agar dapat memenuhi kebutuhan para wanita dan keluarga.” Saya berdoa agar Anda melakukannya dengan cara yang akan menjamin keamanan bayi manusia yang baru terbentuk ini, dan membantu lebih jauh dalam menghormati, menjaga, dan melindungi semua kehidupan. Itu juga sesuai dengan undang-undang untuk membela semua kehidupan. Semoga kepemimpinan bersejarah Anda dari bangsa yang paling berpengaruh di dunia ini dikenang sebagai pemimpin yang penuh keberanian, berjiwa pahlawan dan cinta kasih. Walaupun mungkin kata-kata saya tidak berarti di arena politik, mohon pertimbangkan posisi penting Anda dalam sejarah dunia kita dan di dalam kerajaan Tuhan yang penuh dengan kemurahan hati, dan bertindaklah sesuai dengannya. Hormat saya, Maha Guru Ching Hai 32
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME CARA HIDUP BERKELANJUTAN
Surat Menyurat dengan Pemimpin Dunia
Sahabat yang terhormat: Terima kasih telah menyediakan waktu untuk membagikan pandangan Anda mengenai aborsi. Ini adalah masalah yang menyayat hati, dan saya menghargai masukan dan pemikiran Anda. Saya berjanji untuk membuat Pemerintahan saya paling terbuka dan transparan dalam sejarah, dan termasuk dalam janji itu adalah mendengar usulan dari orang-orang seperti Anda. Saya menganggap serius pendapat Anda dan menghormati sudut pandang Anda terhadap masalah ini. Ketahuilah bahwa kepedulian Anda akan selalu berada di benak saya di masa mendatang. Sekali lagi terima kasih telah menulis. Saya menyarankan Anda untuk mengunjungi WhiteHouse.gov untuk mengetahui lebih banyak tentang Pemerintahan saya atau menghubungi saya di kemudian hari. Hormat saya, Barack Obama President, Amerika Serikat
Supreme Master Television
Toko Online
E-mail:
[email protected]
Celestial Shop: http://www.theCelestialShop.com (bhs Inggris)
Tel: 1-626-444-4385 / Fax: 1-626-444-4386
Eden Rules: http://www.EdenRules.com (bhs China)
http://www.suprememastertv.com/ Untuk rincian dan cara memasang satelit global: http://suprememastertv.com/satellite The Supreme Master Ching Hai International Association Publishing Co., Ltd., Taipei, Formosa E-mail:
[email protected]
Grup Berita E-mail:
[email protected] Meja Informasi Rohani E-mail:
[email protected] Fax: 886-946-730-699
Fax: 1-240-352-5613 or 886-949-883-778
S.M. Celestial Co., Ltd. http://www.sm-cj.com/ http://www.sm-celestial.com/ Tel: 886-2-8791-0860 Fax: 886-2-8791-1216
(Silakan bergabung bersama kami untuk menerjemahkan
Rumah Makan Vegetarian Loving Hut
buku-buku Guru ke dalam bahasa-bahasa lain.)
http://www.lovinghut.com/
Tel: 886-2-8787-3935 / Fax: 886-2-8787-0873 Departmen Buku E-mail:
[email protected]
Bagaimana Menghubungi Kami
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
33
Guru Berkata
Ayo
Lakukan Perubahan -
Lindungi Lingkungan
Disampaikan oleh Maha Guru Ching Hai, Konferensi Meksiko, Veracruz, 4 Juni 2009 (Asal bahasa Inggris)
S
elamat datang dalam acara ini, pejabat-pejabat tinggi yang terhormat, anggota-anggota media, para pembicara yang terkemuka, dan semua peserta konferensi yang mulia, halo. Sebagai seorang penduduk dunia yang amat peduli, dengan rendah hati saya memberi salam kepada Anda, terima kasih dan salam hormat kepada Anda semua yang hadir pada hari ini yang telah datang dengan hati dan pikiran terbuka demi kesejahteraan planet yang indah dan tercinta ini yang kita sebut sebagai rumah. Saya sangat berterima kasih atas konferensi yang diadakan pada hari ini di Veracruz, Meksiko, untuk menyampaikan mendesaknya pemanasan global yang disebabkan perubahan iklim yang, sayangnya, telah membunuh ratusan ribu dan membuat ratusan juta manusia menderita, belum termasuk spesies-spesies lainnya. Harapan saya bahwa hal ini akan lebih meningkatkn kesadaran dan mengilhami tindakan terhadap masalah internasional yang lebih serius di zaman kita. Informasi yang dikomunikasikan dan pekerjaan mulia yang dilakukan di sini hari ini adalah sangat penting. Merupakan suatu kehormatan untuk berbagi planet ini dengan orang-orang berbakti seperti Anda, yang berjuang untuk perbaikan orang lain. Kita tahu bahwa perubahan iklim adalah masalah penting; kita semua tahu apa itu, dan bahwa kondisi kritis dari planet kita saat ini memerlukan tindakan segera dan bijak dari kita semua. Mohon perhatikanlah semua informasi dari konferensi hari ini dan sebar luaskan untuk menyelamatkan bumi kita dari kehancuran. Saya mengambil kesempatan ini untuk memberitahu Anda skenario umum yang mendesak, walau barangkali sebagian atau banyak dari Anda yang telah mengetahuinya.
A. Skenario Umum yang Mendesak
Perubahan iklim kita saat ini lebih buruk dari kasus skenario terburuk yang diperkirakan oleh Panel Perubahan Iklim Antarpemerintah untuk PBB (IPCC), dengan kerusakan dan seringkali efek fatal telah terlihat melalui kejadian-kejadian ekstrim seperti topan, banjir, kekeringan, dan gelombang panas.
34
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
Guru Berkata
Sekalipun dunia mengurangi emisi gas rumah kaca, planet ini akan membutuhkan waktu untuk pulih dari gas-gas yang telah berada di atmosfer. Inilah sebabnya perlu berfokus pada gasgas berjangka pendek, yaitu metana. Metana memerangkap panas paling sedikit 72 kali lebih besar daripada CO2, secara rata-rata dalam masa 20 tahun. Sumber metana terbesar adalah industri peternakan, yang sungguh merupakan salah satu penyebab tertinggi dari pemanasan global yang harus dihentikan. Tapi pertama-tama, mohon izinkan saya untuk menyampaikan hanya sebagian dari bukti terkini dampak perubahan iklim terhadap kehidupan manusia dan hewan-hewan.
B. Mencairnya Es Penutup Kutub
Pertama-tama di sini kita dapat melihat Arktik yang mencair. Arktik atau Kutub Utara mungkin akan tanpa es pada tahun 2012, 70 tahun lebih cepat dari perkiraan IPCC. Tanpa perlindungan es untuk memantulkan cahaya matahari, 90 persen dari panas matahari dapat masuk ke air terbuka, sehingga mempercepat pemanasan global. Perubahan pada lapisan es penutup Arktik sangatlah dramatis, dengan para ahli iklim mengatakan bahwa tinggal 10 persen dari es yang ada sekarang adalah es yang lebih tua dan tebal, sementara lebih dari 90 persennya adalah es yang baru terbentuk dan tipis. Perubahan Arktik lainnya adalah mencairnya permafros, suatu lapisan Bumi yang biasanya beku yang berisi simpanan metana. Mencairnya lapisan ini pada tahun-tahun belakangan ini telah menyebabkan gas metana dilepaskan sehingga jumlahnya di atmosfer telah naik dengan tajam sejak tahun 2004. Pemanasan global selanjutnya di atas 2 derajat Celcius bisa menyebabkan miliaran ton metana lainnya dilepaskan ke dalam atmosfer yang akan menyebabkan kepunahan masal bagi kehidupan di planet ini. Karena lapisan es raksasa dari Greenland dan Kutub Selatan juga terus mencair, maka bencana naiknya permukaan air laut dan badai yang lebih kuat diperkirakan akan terjadi. Jika seluruh lapisan es Kutub Selatan bagian Barat mencair, permukaan air laut global rata-rata akan naik paling sedikit 3,3 - 3,5 meter dan dapat mempengaruhi lebih dari 3,2 miliar orang - itu adalah setengah dari populasi dunia - yang tinggal 200 mil dari pantai. Dan para ilmuwan Amerika dari Pusat Data Salju dan Es Nasional sekarang mengatakan bahwa jika seluruh Kutub Selatan mencair, permukaan air laut bisa naik ke tingkat yang jauh lebih tinggi dari yang diperkirakan, sebagian bahkan mengatakan akan mencapai 70 meter, yang artinya lebih mematikan bagi semua kehidupan di Bumi.
C. Pengungsi Daratan Tenggelam dan Iklim
Masalah berikutnya: Kita menghadapi para pengungsi karena tenggelamnya daratan dan iklim. Saat ini, sedikitnya 18 pulau telah tenggelam sama sekali di seluruh dunia, dengan lebih dari 40 negara pulau lainnya terancam oleh naiknya permukaan air laut. Sebuah laporan dari Organisasi Internasional untuk Migrasi menyatakan bahwa mungkin ada 200 juta, atau bahkan hingga 1 miliar orang yang akan menjadi pengungsi iklim pada tahun 2050, atau dalam masa hidup kita. Ini adalah orang-orang yang harus meninggalkan pulau atau rumah pantai mereka karena naiknya permukaan air laut atau mencairnya permafros yang menyebabkan seluruh komunitas atau negara tenggelam dan ambruk.
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
35
Guru Berkata
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
D. Menyusutnya Gletser dan Kekurangan Air
Masalah kita berikutnya: Kemunduran gletser dan kekurangan air. Hampir semua gletser di planet akan hilang dalam beberapa dasawarsa, mengancam kelangsungan hidup 2 miliar manusia lebih. Satu miliar dari orang-orang ini akan menderita dampak dari menyusutnya gletser Himalaya yang sedang berlangsung lebih cepat daripada tempat lain di dunia, dengan dua pertiga dari 18.000 gletser lebih di wilayah itu yang menyusut. Dampak awal dari pencairan gletser adalah banjir yang merusak dan tanah longsor. Ketika penyusutan es gletser berlanjut, kurangnya hujan, kekeringan menghancurkan dan kekurangan air adalah akibatnya.
E. Zona Mati Lautan
Berikutnya: Zona mati lautan. Perubahan iklim menciptakan wilayah lautan yang dikenal sebagai zona mati, yang sekarang jumlahnya lebih dari 400. Peningkatan ini disebabkan oleh hanyutnya pupuk sebagian besar dari peternakan sehingga menyebabkan kekurangan oksigen yang dibutuhkan untuk menopang kehidupan.
F. Rekor Panas
Sekarang kita juga megalami rekor panas. Dasawarsa yang lalu paling sedikit terjadi dua kali rekor rata-rata suhu terpanas tahunan yang pernah dicatat dalam sejarah planet kita. Tahun 2003, rekor gelombang panas menghantam Eropa yang merenggut korban puluhan ribu nyawa. Gelombang panas juga membuat kebakaran hutan terburuk dalam sejarah Australia.
G. Badai Bertambah Banyak
Berikutnya: Peningkatan badai. Kekuatan dan lamanya angin topan dan badai tropis tercatat meningkat sebesar 100% selama 30 tahun terakhir, yang dikatakan oleh para ilmuwan dari Institut Teknologi Massachusetts (MIT) di AS, hal itu sangat mungkin disebabkan oleh meningkatnya suhu lautan yang berhubungan dengan iklim.
H. Lenyapnya Margasatwa
Berikutnya kita mengalami lenyapnya margasatwa. Para ahli ekologi terkemuka mengatakan bahwa penyusutan margasatwa karena punahnya spesies begitu cepat sehingga tidak ada pembandingnya di zaman modern ini. Para ilmuwan kini juga meramalkan bahwa 16.000 spesies di Bumi yang terancam dapat punah 100 kali lebih cepat daripada perkiraan sebelumnya.
I. Kekeringan dan Penggurunan
Berikutnya, kita mengalami kekeringan, penggurunan. Di Nepal dan Australia, kebakaran hutan tahun ini dipercepat dengan parah oleh kekeringan. Di Afrika, orang-orang Somalia, Ethiopia, dan Sudan, hanyalah sedikit contoh yang dilumpuhkan oleh kekeringan. Menurut Perserikatan Bangsa-Bangsa, penggurunan, yang sering terjadi karena terlalu banyak penebangan pohon dan kerusakan yang timbul karena kegiatan seperti penggembalaan ternak, mempengaruhi kesejahteraan 1,2 miliar orang lebih di 100 negara lebih yang terancam. Persediaan air bersih yang berharga juga mengering, seperti sumber-sumber air di kota-kota besar Beijing, Delhi, Bangkok, dan lusinan wilayah lainnya seperti Amerika Serikat Barat Tengah. Sementara air sungai Gangga, Jordan, Nil, dan Yangtze sudah berkurang menjadi sedikit 36
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
Guru Berkata
saja hampir sepanjang tahun. Pada Kekeringan terburuk di China selama lima dasawarsa, tanaman pangan penting gagal di sedikitnya 12 provinsi bagian utara, merugikan negara itu hingga miliaran dollar AS untuk membantu para petani yang merugi akibat kekeringan.
J. Kesehatan Manusia
Berikutnya kita menghadapi masalah kesehatan manusia. Menurut penelitian dari Swiss, perubahan iklim sudah bertanggung jawab atas 315.000 kematian per tahun, dengan 325 juta orang lainnya yang terkena dampak parah. Ini menambah kerugian ekonomi sebesar US$125 miliar setiap tahun. Yang paling terkena dampaknya adalah negara-negara berkembang di Afrika, serta wilayah lain yang sangat terancam adalah Asia Selatan dan negara-negara kepulauan kecil.
Solusinya
Oke, kita punya cukup banyak masalah, tapi kita punya solusi untuk masalah ini. Ini mungkin bisa lebih awal, tapi masih belum terlambat, kita masih bisa menyelamatkan rumah kita, planet ini. Solusi nomor satu adalah menjadi vegan, vegan organik. Veganisme akan menyelamatkan dunia kita. Saya akan melaporkan kepada Anda satu per satu bagaimana pola makan vegan dapat menyelamatkan dunia kita. Untungnya, ada banyak tindakan mudah yang bisa kita ambil. Saya akan buat daftarnya untuk acuan Anda. Sekarang, banyak wilayah yang dapat kita lihat mengalamai akibat yang begitu menghancurkan dari perubahan iklim seperti mencairnya Arktik, tenggelamnya daratan, kekurangan air akibat mencairnya gletser, dan bahkan meningkatnya badai, semuanya terkait langsung dengan suhu Bumi yang terus meningkat. Jadi, pertama kali dan yang terpenting kita harus mendinginkan planet ini. Dan cara terbaik untuk menghentikan pemasanan global adalah menghentikan produksi gas-gas rumah kaca yang menghasilkan panas itu. Masuk akal, bukan? Ya. Kita sudah tahu mengenai usaha untuk menurunkan emisi dari sektor industri dan transportasi. Tapi perubahan di sektor ini akan memakan waktu yang terlalu lama – tidak cukup cepat dengan keadaan saat ini. Salah satu cara paling efektif dan paling cepat untuk menurunkan panas di atmosfer adalah menghilangkan produksi metana. Metana tidak hanya memerangkap panas 72 kali lebih kuat daripada karbon dioksida, ia juga hilang dari atmosfer jauh lebih cepat daripada CO2. Jadi, jika kita menghentikan produksi metana, atmosfer akan mendingin lebih cepat daripada jika kita menghentikan produksi karbon dioksida. Mengerti maksud saya? Vegan organik akan menghasilkan efek pendinginan karena ia akan menurunkan jumlah gas metana dan gas-gas rumah kaca lainnya yang fatal bagi kelangsungan hidup kita.
1. Menghilangkan Metana
Kita dapat memulai dengan memangkas penghasil gas metana terbesar di dunia, yaitu peternakan hewan. Jadi, untuk mendinginkan planet dengan paling cepat, kita harus menghentikan konsumsi daging agar dapat menghentikan industri peternakan hewan, sehingga dapat menghentikan gas rumah kaca, metana, dan gas-gas beracun lainnya dari industri hewan. Jika setiap orang di dunia mau menerapkan pola makan non-hewani yang sederhana, tapi luar biasa ini, maka kita dapat membalikkan efek pemanasan global dengan sangat cepat. Kita kemudian baru akan mempunyai waktu untuk benar-benar bisa menerapkan tindakan jangka panjang seperti teknologi yang lebih hijau, juga untuk menghilangkan karbon dioksida dari atmosfer ini. Faktanya, jika kita lalai untuk menghentikan produksi daging, maka semua tindakan-tindakan hijau ini akan sia-sia pengaruhnya, Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
37
Guru Berkata
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
atau kita mungkin kehilangan planet ini bahkan sebelum kita memiliki kesempatan untuk menerapkan teknologi hijau apapun seperti tenaga angin atau tenaga surya, atau lebih banyak mobil hibrida karena alasan itu. Patut juga diingat bahwa meskipun peternakan telah dilaporkan menghasilkan 18% emisi gas rumah kaca global – yang lebih banyak dari gabungan seluruh transportasi dunia – ini sebenarnya angka yang dihitung terlalu kecil. Karena perhitungan yang baru-baru ini direvisi menyatakan peternakan mungkin menghasilkan 50% lebih dari total emisi global. Saya ulangi: Peternakan telah dihitung ulang dan mungkin menghasilkan lebih dari 50% dari total emisi global. Lebih dari 50%-nya berasal dari industri ternak. Jadi, itu adalah solusi nomor satu.
2. Menghilangkan Gas-gas Lainnya
Sekarang, nomor dua: menghilangkan gas-gas lainnya. Di samping metana, ada gas lain yang dikeluarkan oleh industri peternakan. Ia adalah sumber terbesar, yaitu 65% dinitrogen oksida global, gas rumah kaca yang potensi pemanasan globalnya kira-kira 300 kali lebih kuat daripada CO2; peternakan juga menghasilkan 64% dari semua ammonia yang menyebabkan hujan asam dan hidrogen sulfida, gas yang mematikan. Jadi menghentikan produksi peternakan berarti menghilangkan semua gas mematikan ini, termasuk metana.
3. Menghentikan Zona Mati
Nomor tiga: Menghentikan zona mati. Ada manfaat besar lainnya yang diperoleh dengan menghentikan produksi peternakan. Zona-zona mati lautan, misalnya, terutama disebabkan oleh pupuk yang hanyut dari pertanian yang terutama digunakan untuk pakan ternak. Zona-zona mati adalah ancaman serius bagi ekosistem laut, tetapi mereka dapat dihidupkan kembali jika kita berhenti mencemari lautan dengan aktivitas yang berhubungan dengan peternakan. Stop penangkapan ikan juga, maka kehidupan laut akan membaik. Karena penangkapan ikan yang berlebihan menyebabkan ikan sarden menghilang dari pantai Namibia, meluapnya gas berbahaya telah menciptakan zona mati yang menghancurkan ekosistem kawasan itu karena hilangnya spesies yang sederhana tetapi sangat berguna bagi lingkungan ini. Bisa Anda bayangkan? Hanya ikan sarden saja. Jadi, kita harus menghentikan penangkapan ikan dan juga pemakaian semua produk hewani untuk melindungi kehidupan laut dan badan-badan air, yang sangat penting bagi kelangsungan hidup kita. Anda tahu itu.
4. Menghentikan Penggurunan
Sekarang nomor empat: kita harus menghentikan penggurunan. Kita bisa. Penggurunan adalah efek perubahan iklim lain yang lagi-lagi berhubungan dengan peternakan. Misalnya, di Meksiko, riset terakhir menyatakan bahwa 47% dari negara Anda sudah mengalami penggurunan, telah menjadi gurun karena pengrusakan dari industri ternak. Dan 50-70% lainnya dari negara Meksiko juga menderita berbagai tahap kekeringan. Penggembalaan ternak berlebihan yang menempati hampir sepertiga dari permukaan tanah Bumi di seluruh dunia, adalah penyebab utama dari penggurunan dan kerusakan lainnya serta bertanggung jawab atas lebih dari 50% erosi tanah. Sekarang, kita harus menghentikan penggembalaan ternak untuk melindungi tanah kita dan melindungi kehidupan kita.
5. Menghentikan Kekurangan Air
Nomor lima: Kita dapat menghentikan kekurangan air. Saat kekeringan mengganggu lebih banyak penduduk, kita tidak boleh memboroskan air. Seperti yang Anda ketahui, produksi daging menggunakan banyak sekali air. Memerlukan sampai 1.200 galon air bersih yang baik untuk memproduksi hanya satu porsi daging sapi. Sebaliknya, hidangan vegan komplit hanya membutuhkan 38
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
Guru Berkata
98 galon air. Itu 90 persen lebih sedikit. Jadi, jika kita ingin menghentikan kekurangan air dan mempertahankan air yang berharga, kita harus menghentikan produk hewani.
6. Melarang Penebangan Hutan
Sekarang, enam: kita dapat menghentikan penebangan hutan. Kita harus melarang penebangan hutan. Dan kita harus menanam lebih banyak pohon, tentu saja. Dimana ada erosi atau tanah kosong, kita harus menanam pohon. Penebangan hutan sebagian besar juga disebabkan oleh produksi daging. Perserikatan Bangsa-Bangsa memperkirakan bahwa penebangan hutan menyebabkan kira-kira 20% dari seluruh emisi gas rumah kaca dan hampir seluruh penebangan hutan itu terkait dengan produksi daging. Delapan puluh persen hutan Amazon yang dibuka digunakan sebagai daerah untuk menggembalakan ternak, mempersiapkan mereka untuk disembelih, dan sisanya ditanami dengan kacang kedelai yang sebagian besar juga digunakan untuk pakan ternak. Jadi, menghentikan produk hewani berarti melindungi hutan kita yang berharga, paru-paru Bumi kita, dan faktor yang sangat penting untuk kelangsungan hidup kita.
7. Mengurangi Biaya Keuangan
Sekarang, tujuh: Kita harus mengurangi biaya keuangan. Para pemimpin kita khawatir tentang biaya untuk mengurangi perubahan iklim. Namun, berita baiknya adalah, jika dunia beralih menuju pola makan yang sedikit atau tanpa daging, pola makan non-hewani, maka kita dapat mengurangi biaya tersebut setengahnya atau lebih. Itu berarti, kita akan menghemat puluhan triliun dollar AS. Jika dunia beralih ke pola makan vegan, kita dapat menghemat lebih dari 80% biaya itu, atau kirakira US$32 triliun.
8. Meminimalkan Biaya Kesehatan
Nomor delapan: kita harus meminimalkan biaya kesehatan. Risiko kesehatan dari makan daging semakin terbukti sekarang ini. Ternak secara rutin diberi hormon dan antibiotik berlebihan sehingga ketika dagingnya dikonsumsi dapat menimbulkan bahaya bagi kesehatan manusia. Ada juga racun sampingan di tempat-tempat penyembelihan seperti amonia dan hidrogen sulfida. Zatzat beracun ini telah menyebabkan kematian di antara para pekerja karena sifat mereka yang sangar beracun. Disebut sebagai makanan, daging merupakan makanan yang paling tidak sehat, beracun, tidak higienis yang pernah dicerna oleh manusia. Kita seharusnya tidak makan daging sama sekali jika kita mencintai dan menghargai kesehatan serta hidup kita. Kita akan hidup lebih lama, lebih sehat, dan lebih bijaksana tanpa daging. Daging secara ilmiah telah dibuktikan menjadi penyebab segala jenis kanker, juga penyakit jantung, tekanan darah tinggi, stroke, dan kegemukan. Daftarnya terus bertambah banyak. Semua penyakit ini membunuh jutaan orang setiap tahun. Jutaan orang meninggal akibat penyakit yang terkait dengan daging dan membuat jutaan orang lainnya sakit parah dan juga cacat. Sangat banyak tragedi yang disebabkan oleh pola makan daging. Makan daging sungguh tidak baik. Kita seharusnya sudah tahu tentang hal ini melalui semua bukti ilmiah dan medis. Harap hentikan makan daging. Meski hanya untuk kesehatan Anda. Anda ingin hidup lama demi anak-anak dan cucu-cucu Anda, dan hidup dengan sehat. Kita bahkan belum berbicara tentang kondisi kotor, kandang tempat hewan-hewan itu dipelihara hingga mereka disembelih; yang mendorong penularan penyakit seperti virus flu babi. Faktanya, sebagian penyakit yang ditularkan melalui daging, seperti penyakit sapi gila pada manusia, menimbulkan kematian tragis dalam setiap kasus. Siapapun yang tertular penyakit sapi gila pasti akan menemui ajalnya secara memilukan dan menyedihkan. Pencemar lainnya seperti E. coli, salmonella, dan lain-lain juga dapat menyebabkan masalah kesehatan serius, kerusakan jangka panjang, terkadang bahkan menyebabkan kematian. Singkatnya, cukup mengatakan tidak pada daging akan membuat kita lebih kaya, lebih sehat, dan yang paling penting, itu akan membuat kita menjadi orang yang lebih bijak dan menjadi Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
39
Guru Berkata
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
seorang pahlawan besar. Karena itu adalah satu-satunya cara yang tepat waktu untuk memastikan kelangsungan hidup anak-anak dan cucu-cucu kita.
PENUTUP
Untuk mengakhiri laporan saya: Para hadirin yang terhormat, yang mulia, bijaksana, terkasih, terpandang, sekarang kita bisa melihat betapa pentingnya menghentikan pemanasan planet ini dengan tindakan yang terhijau dari semua kebijakan hijau, yang paling berwelas asih, paling heroik, tindakan paling menyelamatkan kehidupan, yaitu: diet vegan, tepatnya vegan organik. Itu lebih baik bagi kesehatan Anda juga. Itu adalah asuransi jangka panjang melawan perubahan iklim. Kita haruslah menjadi solusinya dan mendorong orang lain dengan semua data ilmiah yang meyakinkan dan mendukung, data fisik dan moral yang tersedia bagi kita – sehinga mereka melakukan hal yang sama. Menjalankan diet nabati dapat menghentikan hingga 80% pemanasan global, memberantas kelaparan dunia, menghentikan perang, mempromosikan perdamaian, dan itu akan menghemat air Bumi termasuk banyak sumber daya yang berharga lainnya, menawarkan tali kehidupan bagi planet ini dan bagi umat manusia. Secara singkat, itu akan menghentikan banyak masalah global yang kita hadapi sekarang dengan sangat cepat. Jadi, adalah penting untuk mengubah gaya hidup kita. Sangat mudah untuk melakukannya, memberikan teladan mulia untuk diikuti orang lain, dan berusaha menarik perhatian publik atas isu perubahan iklim yang mendesak dan solusinya; yang paling baik adalah diet vegan, untuk mengamankan planet kita yang berharga. Inilah waktunya melakukan apa yang kita katakan karena tidak banyak waktu yang tersisa sekarang. Dengan datang hari ini, cukup jelas bahwa Anda semua sudah tahu bahwa isu saat ini sangat genting dan perlu diselesaikan secepatnya. Terima kasih semua pejabat pemerintah, anggota-anggota media, para pembicara, peserta konferensi, ibu-ibu dan bapak-bapak sekalian atas waktu dan kepedulian Anda untuk hadir di sini. Dan terima kasih kepada semua orang mulia yang terlibat untuk menyelenggarakan acara kebangkitan ini. Saya benar-benar menghargai ketulusan dan kesediaan Anda untuk bergabung dengan mereka yang bercita-cita sama, telah mengambil inisiatif untuk memberikan informasi kepada publik, dan kesediaan untuk menerapkan tindakan-tindakan segera. Bersama-sama kita dapat mengantar era keemasan yang baru, dimana kita semua dapat hidup dalam kualitas mulia dari kasih, welas asih dan kebajikan seperti yang dicita-citakan, menjalani hidup sesuai prinsip tanpa kekerasan dan pengampunan, memberikan teladan standar kehidupan manusia yang berbudi luhur, hidup adil, dan menjalani hidup yang lebih berkelanjutan dalam damai, kegembiraan dan harmonis satu sama lain, dengan seluruh sesama penghuni Bumi kita – baik manusia, satwa, tanaman, juga pohon-pohon! Saya cukup yakin bahwa konferensi ini akan berperan besar dalam usaha-usaha di seluruh dunia dari semua bangsa untuk menyelamatkan Bumi kita. Terima kasih paling tulus dari saya kepada semua yang ikut berusaha membuat ini menjadi kenyataan. Semoga Surga memberkati Anda, orangorang terkasih Anda, dan negara Anda. Dan semoga semua upaya mulia Anda diberkati dengan sukses yang gemilang! Untuk menyaksikan liputan Supreme Master Television dari koferensi video ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/WOW1021s.php 40
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP BIJAKSANA
Swedia Mempromosikan Pilihan Makan yang Cerdas Secara Lingkungan Oleh Grup Berita AS (Asal bahasa Inggris)
SELAMATKAN
BUMI KITA
A
dministrasi Pangan Nasional dan Badan Perlindungan Lingkungan Swedia bersama-sama menyusun pedoman mengenai pilihan pola makan untuk kesehatan dan lingkungan yang disebut “Pilihan Makanan yang Efektif Secara Lingkungan (Environmentally Effective Food Choices)”. Pedoman ini dikirimkan ke negara-negara Uni Eropa lainnya untuk umpan balik, berharap agar rekomendasi tersebut akan mengilhami para pemimpin di negara-negara itu untuk mendukung strategi yang sangat berdaya untuk mengurangi emisi gas rumah kaca ini. Swedia telah menjadi negara pertama yang menetapkan kebijakan pangan baru yang mempertimbangkan aspek-aspek lingkungan dari pilihan makanan manusia serta masalah kesehatan individu. Pedoman itu menyatakan, “Daging – sapi, domba, babi, dan ayam – merupakan makanan yang membuat dampak terbesar terhadap lingkungan... Makan lebih sedikit daging dan memilih apa yang Anda makan dengan hatihati oleh karenanya menjadi pilihan paling efektif bagi lingkungan yang dapat Anda lakukan. Ditinjau dari segi kesehatan, juga tidak ada alasan untuk makan daging sebanyak seperti yang kita lakukan hari ini.” Pedoman itu merekomendasikan warganya untuk mengganti satu atau beberapa hidangan sapi, domba, babi, atau ayam dengan hidangan vegetarian setiap minggunya, atau mengurangi porsi dagingnya. Dokumen itu lebih jauh menulis daftar fakta tentang dampak lingkungan dari berbagai makanan yang berbeda. Sebagai contoh, 1 kg daging sapi bertanggung jawab terhadap 15-25 kg gas rumah kaca! Inger Andersson, Direktur Umum Administrasi Pangan Nasional mengatakan, “Konsumen membuat pilihan lingkungan yang penting ketika mereka belanja makanan, jadi mereka membutuhkan dasar yang masuk akal untuk membuat keputusan. Produksi makanan secara kasar bertanggung jawab atas seperempat emisi yang mempengaruhi iklim dari konsumen Swedia dan juga menyumbang terhadap dampak lingkungan yang berbahaya, contohnya melalui penggunaan pestisida.” Kami menghargai pemerintah Swedia atas tindakan bijaksananya dan berharap agar negaranegara lain akan mengikuti contoh baik ini demi membuat planet kita lebih berkelanjutan serta menjadi sebuah tempat yang indah dan harmonis untuk tinggal. http://www.foodnavigator.com/Legislation/ Sweden-seeks-feedback-on-enviro-health-food-guidelines Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
41
VEGETARISME: CARA HIDUP BIJAKSANA
SELAMATKAN
BUMI KITA
Home:
‘Mohon, Dengarkan Saya’
“Home”
Oleh Grup Berita Amerika Serikat (Asal bahasa Inggris)
(Rumah) sebuah film baru tentang lingkungan karya sutradara Prancis terkenal Luc Besson yang disambut dengan hangat, ditayangkan secara serentak di 50 negara lebih pada tanggal simbolis 5 Juni 2009, Hari Lingkungan Sedunia. Dalam usaha secara global untuk meraih sebanyak mungkin pemirsa dalam satu hari, film tersebut dapat disaksikan dengan mudah seperti melalui gedung biskop, TV, DVD, dan internet sebagian besar secara gratis. Ini merupakan cara distribusi yang belum pernah terjadi sebelumnya. Di bawah pengarahan Yann Arthus-Bertrand, seorang juru foto pemenang penghargaan yang beralih menjadi juru kamera film udara, proses pembuatan film ini berjalan sesuai dengan kebebasan artistik. Menurut Bertrand, film ini mempunyai sebuah misi, “Apa yang benar-benar saya harapkan adalah agar orang-orang menyadari dampak langsung dari apa yang mereka konsumsi terhadap Bumi ini dan supaya merasakan perlunya mengubah gaya hidup mereka setelah melihat film itu.” Pergantian adegan yang berirama, narasi yang puitis, nilai lingkungan dan latar belakang artistik dari udara yang mencakup 54 negara lebih semuanya dirangkai untuk menangkap dan menampilkan banyak segi menakjubkan yang sedang menghilang dari rumah kita, dan juga luka yang sekarang tampak. Kata-kata yang diulang-ulang di sepanjang film, “Lebih dan lebih cepat,” menjelaskan jalan mudah yang telah kita pilih untuk menguras planet kita demi kenyamanan pribadi dan terlihat mencerminkan laju dari tindakan-tindakan tersebut. “Semakin maju sebuah negara, semakin banyak daging yang dikonsumsi oleh penduduknya... Lebih dan lebih cepat, seperti siklus hidup hewan ternak yang banyak di antaranya tidak pernah melihat padang rumput, memproduksi daging lebih cepat daripada hewan telah menjadi hal rutin sehari-hari.” Film ini menyingkapkan produksi daging sebagai suatu kebiasaan utama yang mahal dari negara-negara maju yang menghabiskan sumber daya alam kita. Dengan angka-angka pendukung, penonton didorong untuk melakukan perhitungan: Butuh 100 liter air untuk memproduksi 1 kg kentang, 4.000 liter air untuk memproduksi 1 kg beras, tetapi perlu 13.000 liter air untuk memproduksi 1 kg daging sapi dan itu belum termasuk bahan bakar minyak yang dihabiskan dalam proses produksi dan transportasinya. Film tersebut lebih jauh memperlihatkan keadaan berbahaya kita saat ini – ketergantungan kita terhadap energi yang tidak dapat diperbaharui dan ketergantungan kita terhadap praktik-praktik yang tidak berkelanjutan. Bahan bakar fosil menghasilkan jumlah besar karbon dioksida yang dikeluarkan ke atmosfer seperti yang dilakukan oleh transportasi, industri, penebangan hutan, dan pertanian. Akumulasi gas rumah kaca telah meningkatkan suhu dunia dan permukaan air laut dengan mencairnya es kutub dan lapisan gletser. Kota pantai dan dataran rendah di seluruh dunia mempunyai risiko besar untuk tenggelam, belum lagi kekurangan air yang dapat terjadi ketika air minum kita menjadi asin karena tercemar garam dari laut. 42
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP BIJAKSANA
SELAMATKAN
Bagian paling berbahaya seperti yang dikemukan oleh pembawa ceritanya, yaitu mencairnya permafros yang menyebabkan lepasnya gas metana, gas yang sedikitnya 20 kali lebih kuat daripada karbon dioksida dan jumlahnya tidak dapat diperkirakan, demikian pula akibat bagi manusia maupun hewan. Banyak poin-poin terkait yang disajikan di sepanjang film “Home”. “Biaya dari tindakan kita besar,” dan apakah kita sebagai konsumen terus mengabaikan harga yang harus dibayar oleh makhluk-makhluk lain yang kurang beruntung demi mencari kebahagiaan kita? Apakah kita juga dapat mengabaikan perlakuan tak manusiawi terhadap hewan dan terus mengonsumsi daging mereka, sekalipun hal itu menjadi perusak lingkungan yang utama? Pemandangan grafis menunjukkan tempat peternakan yang padat dan banyaknya hewan ternak. Penonton dengan lembut didorong untuk melihat dan berpikir sendiri. Jika kita berhenti makan daging, kita dapat memberantas kelaparan dunia dan yang paling jelas adalah menyelamatkan Bumi kita. Pembawa cerita mengingatkan kita tentang orang Rapanui yang pernah tinggal di Pulau Easter yang terisolasi. Bangsa beradab dengan kesenian yang luar biasa ini “tidak bertindak tepat pada waktunya”; dengan demikian mereka gagal untuk bertahan hidup sebagai konsekuensi dari kelebihan populasi dan berkurangnya sumber daya. Kasus ini mirip dengan keadaan buruk kita sekarang dan sebuah pelajaran sejarah yang harus kita perhatikan – jika kita benar-benar mempelajarinya mungkin kita dapat mempertahankan planet kita. Sutradara Arthus-Bertrand adalah juga Duta Muhibah Program Lingkungan Perserikatan Bangsa Bangsa (UNEP). Dalam sebuah wawancara, Bertrand menyebutkan bahwa pembuatan “Home” adalah pengganti kerugian karbon. Ia kemudian menyimpulkan bahwa film tersebut membawa sebuah pesan dan menekankan bahwa itu dibuat karena cintanya terhadap setiap orang. Diharapkan agar penonton menerima pesan “Apa yang penting bukanlah apa yang telah lenyap, tetapi apa yang masih ada... Kita mengetahui bahwa solusinya ada di sini hari ini. Kita semua mempunyai kekuatan untuk berubah. Jadi apa yang sedang kita tunggu?”
BUMI KITA
Untuk informasi mengenai film ini, silakan kunjungi: http://www.youtube.com/user/homeproject?blend=2&ob=1
Hubungan Langsung dengan Tuhan Situs Internet Global Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai: http://www.Godsdirectcontact.org.tw/eng/links/links.htm
P
ortal ini menyediakan daftar Situs Web Quan Yin dalam berbagai bahasa, juga akses Supreme Master Television 24 jam. Anda juga dapat mengunduh buku contoh Kunci Pencerahan Seketika dalam berbagai edisi bahasa, mengunduh atau berlangganan Majalah Berita Maha Guru Ching Hai yang tersedia dalam bentuk eBook atau membacanya secara online. Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
43
VEGETARISME: CARA HIDUP BERKELANJUTAN
Surat Penghargaan
Para Dokter yang Mengabdikan Diri untuk Negara-Negara Berkembang Oleh Grup Berita Berlin, Jerman (Asal bahasa Jerman)
K
etika Pastur Yesuit Bernhard Ehlen pertama kali mengunjungi Somalia pada awal tahun 1980, ia merasa sedih melihat banyak orang yang tidak berdaya karena kekurangan gizi permanen yang tidak dapat menopang sistem kekebalan tubuhnya untuk mencegah penyakit infeksi. Oleh karena itu, ia mendirikan komite Dokter untuk Negara-Negara Berkembang yang memungkinkan para dokter menggunakan liburan tahunan mereka untuk memberikan layanan pengobatan gratis di daerah-daerah miskin. Lebih dari 25 tahun terakhir, komite tersebut telah melaksanakan lebih dari 3.800 tugas dengan bantuan sekitar 2.100 dokter penuh pengabdian, yang melayani di bawah kondisi penuh tantangan secara fisik maupun higienis. Mereka tidak hanya bekerja tanpa upah, tetapi juga menutupi setidaknya setengah biaya perjalanan mereka. Dengan para dokter yang bersemangat meyakinkan rekan-rekan lainnya untuk bergabung, daerah-daerah pelayanan baru telah diperluas ke Bangladesh, Rwanda, dan Kenya, begitu pula dengan Amerika Selatan setelah Filipina dan Kolkata, India. Sebagai penghargaan atas usaha luar biasa dan cita-cita mulia mereka, Maha Guru Ching Hai mengirimkan surat ucapan terima kasih dan bantuan sebesar €10.000 kepada Bapak Ehlen dan para Dokter untuk Negara-Negara Berkembang, yang diserahkan pada tanggal 18 Mei 2009 oleh para anggota Asosiasi kami. Bapak Ehlen sangat tersentuh ketika menerima surat dan sumbangan dari Guru dan dia menceritakan kerja sama organisasinya dengan pemerintah Jerman untuk mengembangkan kebijakan-kebijakan dan melaksanakan program-program untuk meringankan penderitaan. Organisasi tersebut juga membantu penduduk setempat untuk meningkatkan kehidupan mereka dengan cara lain seperti penggalian sumur untuk memperoleh air bersih dan penyediaan kesempatan kerja seperti mengajarkan tehnik menyulam kain sari serta menanam jamur yang dapat dimakan untuk membantu penduduk menjadi mandiri. Terima kasih, Bapak Ehlen dan para dokter serta organisasinya, atas pekerjaan mulia Anda membantu orang-orang yang kurang beruntung di seluruh Kuitansi dari Pastur Bumi. Semoga Surga memberkati usaha-usaha tanpa pamrih ini dengan lebih Bernhard Ehlen atas banyak kesuksesan lagi. bantuan dari Guru sebesar €10.000
Referensi: http://www.german-doctors.de/
44
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
DAMAI: CARA HIDUP BERSAUDARA
Penghargaan KEPEMIMPINAN Cemerlang Dunia Di mana pun di dunia ini, kita dapat melihat berbagai perbuatan yang penuh kasih dan perwujudan kasih Tuhan. Berbagai pertemuan indah dan perbuatan amal ini telah membangkitkan energi positif ke dalam masyarakat kita serta mempercepat peningkatan rohani di dunia kita. Untuk menghargai tindakan dan mendorong lebih banyak orang untuk mengikuti contoh-contoh mereka, Maha Guru Ching Hai telah menciptakan serangkaian penghargaan, termasuk Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang Dunia yang diberikan kepada orang-orang yang menjadi teladan di masyarakat, jajaran pemerintah, berbagai organisasi yang bijaksana, serta teman-teman hewan kita yang penuh kasih dan keberanian. Penghargaan ini merupakan pujian dan pengakuan kita terhadap teladan luar biasa yang telah mereka berikan untuk menciptakan masa depan yang cemerlang bagi seluruh makhluk. Penilaian ‘hati merah”mewakili kasih Tuhan untuk mengingatkan umat manusia agar memperlakukan semua makhluk hidup dengan penuh cinta kasih.
Bantuan Tanpa Syarat Suatu Negara kepada Negara Lainnya
A
Oleh Grup Berita Spanyol (Asal bahasa Spanyol)
tas tindakannya yang mulia dalam menyediakan bantuan bagi para korban bencana alam di berbagai negara, Yang Mulia Teodoro Obiang Nguema Mbasogo, Presiden Republik Guinea Ekuator secara resmi dianugerahi dengan Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang Dunia pada tanggal 4 Juni, Tahun Emas 6 (2009). Maha Guru Ching Hai memberikan Penghargaan kepada Presiden yang terhormat ini atas upaya-upaya kenegaraannya yang murah hati dalam menyokong para korban angin topan Ike dan Gustav di Kuba, para korban gempa bumi di China, dan para korban banjir akibat angin topan Katrina di New Orleans, Amerika Serikat, dan juga di Haiti. Acara pemberian penghargaan ini diselenggarakan oleh para anggota perwakilan Asosiasi di Gedung Parlemen Republik Guinea Ekuator pada perayaan Hari Kemerdekaan Guinea Ekuator. Acara ini dihadiri oleh para perwakilan dari Afrika, Spanyol, Amerika Serikat, Amerika Selatan, dan China, serta para profesor Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
45
DAMAI: CARA HIDUP BERSAUDARA
Penghargaan KEPEMIMPINAN Cemerlang Dunia dari universitas-universitas di Rusia dan Kolombia serta para pejabat setempat dan para konsulat negara asing. Orang-orang yang hadir pada acara ini sangat menghargai kata-kata Maha Guru Ching Hai yang indah dalam sebuah surat kepada pemerintah Guinea Ekuator dan Presidennya. Dalam surat itu, Guru berkata: “Di bawah kepemimpinan penuh kasih Anda yang tak terhingga, negara Guinea Ekuator telah membantu banyak negara lain di masa-masa sulit mereka, bantuan penuh kasih Anda kepada para korban bencana telah mengobati mereka dari perasaan trauma dan kehilangan... kami menghargai kiriman barang-barang bantuan yang banyak dari negara Anda, terutama karena sangat terbatasnya dana negara Guinea Ekuator. Yang Mulia, kami terharu atas ketulusan dan sikap Anda yang penuh persahabatan kepada negaranegara lain dalam membantu warga negara mereka, baik itu negara sahabat ataupun negara lawan. Anda telah memberikan sebuah teladan cemerlang dari cita-cita tertinggi, dimana semua umat manusia saling peduli satu sama lain. Semoga Tuhan memberkati Anda, rakyat Anda, dan semua orang yang telah Anda sentuh dengan kemurahan hati dan kasih tanpa syarat Anda.” Presiden Mbasogo menutup acara tersebut dengan sebuah pidato menyentuh yang berkata, “Ketika negara kami, Guinea Ekuator memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan, yang satu-satunya kami pikirkan adalah untuk membantu para korban, bukan besar negaranya. Karenanya, negara Guinea Ekuator dapat memberikan bantuan kepada para korban di New Orleans, Amerika Serikat, meskipun AS adalah negara terkaya di dunia; kami tidak berpikir bahwa bantuan kami tidak diperlukan, kami hanya memikirkan mereka yang menderita.” Dalam surat penghargaannya kepada Maha Guru Ching Hai, beliau berkata, “Saya sangat berterima kasih kepada-Nya atas Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang Dunia yang diberikan dengan penuh kasih untuk menghargai bantuan-bantuan saya yang sederhana demi sebuah masa depan yang lebih baik bagi umat manusia.” Tuhan memberkati rakyat Guinea Ekuator dan Presidennya yang dengan penuh kasih membantu para korban bencana akibat perubahan iklim. Dengan lebih banyak lagi negara-negara yang saling menyampaikan kasih persaudaraan satu sama lain, dunia kita pasti akan memiliki sebuah masa depan yang lebih cerah! Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Supereme Master TV atas pemberian Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/VIP/NWN1016c.php
46
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
DAMAI: CARA HIDUP BERSAUDARA
Penghargaan KEPEMIMPINAN Cemerlang Dunia
Dukungan Penuh Kasih Irlandia kepada Zambia Oleh Grup Berita Korea (Asal bahasa Inggris)
P
ada tanggal 14 Mei, Tahun Emas 6 (2009), Bapak Bill Nolan, Duta Besar Irlandia untuk Zambia menerima Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang Dunia dari Maha Guru Ching Hai. Penghargaan ini diberikan untuk mengargai dana bantuan pemerintah Irlandia sebesar US$35 juta kepada rakyat Zambia. Dana bantuan ini adalah sebuah teladan sejati akan dukungan penuh kasih dari pemerintah Irlandia kepada rakyat Zambia yang diberikan untuk mendukung program-program pembangunan di negara itu, khususnya dalam sektor pendidikan, kesehatan, pariwisata, dan pertanian serta pemerintahan dan penanggulangan HIV/AIDS. Sebuah plakat kristal yang indah dan surat Penghargaan yang ditandatangani Guru, bersama hadiah publikasi Guru yang terbaru, yaitu buku Hewan-Hewan Liar yang Mulia dan Burung-Burung dalam Hidup-Ku, serta beberapa DVD, diberikan oleh anggota Asosiasi kepada Bapak Bill Nolan dalam sebuah acara perayaan di Lusaka, Zambia. Bapak Nolan sangat gembira ketika menerima Penghargaan ini, dan ia merasa sangat bangga bahwa negara Irlandia diakui atas karya mereka dalam membantu negara lain. Pada ucapan terima kasihnya kepada Maha Guru Ching Hai, beliau berkata, “Terima kasih banyak atas penghargaan indah yang kami terima ini. Penghargaan ini sangat berarti. Kami merasa sangat bangga menerimanya, khususnya atas pengakuan dari sisi lain dunia kepada sebuah negara kecil seperti Irlandia. Jadi, kami sangat bersyukur.” Terima kasih kami yang tulus, Irlandia, dan Surga memberkati kebaikan hati serta upaya-upaya bantuan Anda kepada mereka yang membutuhkan di Zambia, khususnya kepada anak-anak dan orangorang yang kesehatannya tidak baik. Semoga semuannya dapat hidup dalam sebuah dunia yang damai, berlimpah, dan berkelanjutan.
Menjadi Pemimpin di Parlemen Norwegia Oleh Grup Berita Oslo (Asal bahasa Norwegia)
D
alam beberapa dekade terakhir, Anggota Parlemen Norwegia, Ibu Inga Marte Thorkildsen, telah berkampanye dengan penuh kasih dan bijaksana untuk mengimbau masyarakat agar segera bertindak untuk menghentikan perubahan iklim. Atas upaya kerja kerasnya dalam memimpin masyarakat menuju masa depan yang lebih cerah, Maha Guru Ching Hai menganugerahi Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang Dunia kepadanya, yang diberikan oleh para anggota Asosiasi pada tanggal 15 Desember, Tahun Emas 5 (2008). Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
47
DAMAI: CARA HIDUP BERSAUDARA
Penghargaan KEPEMIMPINAN Cemerlang Dunia Sebagai seorang anggota Parlemen Komisi Tetap di bidang Energi dan Lingkungan, Ibu Thorkildsen telah menangani masalahmasalah perminyakan, energi, air, dan perlindungan lingkungan sejak tahun 2001. Sejak itu, ia telah menjadi seorang penyuara keras yang menyerukan dampak-dampak merugikan dari konsumsi daging terhadap perubahan iklim serta mengimbau kepada masyarakat agar segera bertindak dan memimpin mereka menuju masa depan yang lebih baik. Ibu Thorkildsen sangat mendukung diterapkannya pola makan nabati. Ia berkata : “Sangat penting untuk membuat masyarakat sadar bahwa konsumsi daging mereka adalah faktor utama yang tidak hanya berkontribusi kepada perubahan iklim, tetapi juga kepada krisis pangan dunia. Jadi kami harus menghadapi para konsumen, berani untuk membuat keputusan sulit sebagai seorang politisi, serta menantang organisasi-organisasi internasional. Menurut saya, kita harus memutuskan dari atas agar industri peternakan harus mengurangi produksi dagingnya.” Tugas Ibu Thorkildsen dalam menerapkan kebijakankebijakan politik di Norwegia telah membuat ia menjadi salah satu pemimpin dengan tindakan positif untuk mengurangi emisi gas rumah kaca. Ia dengan tekun bekerja keras untuk memperbaiki kehidupan masyarakatnya dan berjuang bagi persamaan hak di dunia, di negaranegara berkembang, bagi mereka yang tidak punya makanan dan bagi para wanita di dalam dunia politik. Ketika masih menjabat sebagai anggota Parlemen Komisi Tetap di bidang Hukum pada tahun 2001 sampai 2005, ia mencantumkan masalah-masalah perlindungan terhadap wanita dan anak-anak sebagi prioritas utama dalam agenda politik. Ketika menerima Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang Dunia, dengan penuh syukur Ibu Thorkildsen berkata: “Saya ingin berterima kasih kepada Maha Guru Ching Hai; ini adalah hadiah dan penghargaan yang luar biasa. Saya merasa belum mengerjakan banyak hal, namun penghargaan besar dan menakjubkan ini akan mendukung upaya-upaya yang dilakukan untuk membuat pembangunan di dunia lebih merata dan berkelanjutan. Saya akan ikut menyediakan informasi dan pengetahuan kepada masyarakat, supaya kita semua dapat berperan untuk mencapai hasil yang lebih baik. Ini benar-benar mendorong saya agar terus berkarya, terima kasih.” Terima kasih Ibu Thorkildsen atas upaya-upaya Anda dalam menciptakan dunia yang lebih baik dengan pola makan nabati. Kami doakan agar semakin banyak orang sadar untuk membuat perubahan penting dalam kehidupan mereka demi kesejahteraan planet kita.
48
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
DAMAI: CARA HIDUP BERSAUDARA
Penghargaan KEPEMIMPINAN Cemerlang Dunia
Seorang Menteri Negara yang Berani Oleh Grup Berita Korea (Asal bahasa Inggris)
P
ada bulan Mei Tahun Emas 5 (2008), pemerintah Zambia mengeluarkan hukum larangan merokok di tempat-tempat umum dan jika melanggar akan dikenakan hukuman penjara paling lama dua tahun atau didenda paling besar K400.000 (US$121). Dalam pernyataannya kepada wartawan, Menteri Negara urusan Pemerintahan Daerah dan Perumahan, Ibu Sylvia Masebo berkata, “Saya terpaksa harus mengeluarkan undang-undang itu karena banyak orang yang terus merokok di tempat-tempat umum tanpa mempedulikan kenyamanan orang lain, dan larangan merokok di tempat-tempat umum ini penting karena dampak-dampak berbahaya bagi bukan perokok yang terpaksa harus menjadi perokok pasif. Masyarakat perlu diyakinkan bahwa program “Membuat Zambia Bersih” ini bertujuan lebih luas dan tidak hanya dimulai dari kalangan pemerintah saja tapi juga dimulai dari kebersihan pribadi individu-individu dan itu termasuk menghentikan merokok di tempattempat umum.” Atas tindakan tegasnya yang penuh kasih dan bijaksana, para wakil dari Maha Guru Ching Hai memberikan Penghargaan Kepemimpinan Cemerlang Dunia kepada Ibu Masebo pada tanggal 19 Mei 2009 di gedung Parlemen yang kemudian disiarkan oleh stasiun televisi setempat MUVI TV dan juga di koran The Post. Ketika menerima plakat kristal yang indah ini, Ibu Masebo dengan gembira berkata, “Terima kasih banyak atas Penghargaan yang amat mulia ini. Saya merasa sangat terhormat atas nama pemerintah Zambia dan rakyat Zambia. Saya juga merasa terhormat menyadari bahwa sebagian kebijakan pemerintah Zambia ini ternyata telah berdampak positif tidak hanya kepada rakyat Zambia saja tetapi juga bagi dunia. Saya akan sampaikan penghargaan ini kepada pemerintah dan tentu saja kepada rakyat Zambia. Setelah Anda memberlakukan larangan merokok di tempat-tempat umum, maka akan lebih banyak lagi rakyat yang sehat. Mereka yang tidak merokok akan terlindungi.” Negara-negara lain di Afrika seperti Kenya, Tanzania, dan Uganda juga telah memberlakukan larangan ini. Kami berterima kasih kepada Ibu Masebo atas keberanian, kasih, kebijaksanaan dan kepemimpinannya yang mulia dalam membantu menciptakan dunia yang lebih sehat dan tempat hidup yang lebih baik bagi semua orang. Referensi: http://www.znbc.co.zm/media/news/viewnews.cgi?category=9&id=1211996213
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
49
VEGETARISME: CARA HIDUP PALING HIJAU
Penghargaan PENEMU Cemerlang Dunia
Penemuan untuk Mengolah dan Mendaur Ulang Sampah Oleh Grup Berita Surrey, Inggris (Asal bahasa Inggris)
P
ada bulan Desember, Tahun Emas 5 (2008), Bapak Philip Hall, Direktur Reclaim Resources, menerima Penghargaan Penemu Cemerlang Dunia dari Maha Guru Ching Hai atas penemuan sistem Pengolahan Sampah Vantage yang mendaur ulang sampah padat. Perusahaan Reclaim Resources ini berlokasi di Inggris Selatan dan didirikan dengan tujuan untuk menciptakan suatu sistem pengolah sampah buangan rumah tangga perkotaan. Sistem Pengolahan Sampah Vantage-nya ini mengolah limbah rumah tangga dan mengubahnya menjadi bahan organik yang siap untuk diolah menjadi berbagai sumber daya, termasuk listrik dan bio-etanol. Sistem ini dapat mengurangi sampah mentah yang belum dipilah-pilah, hingga 60% dengan menggunakan hidrasi panas untuk mengolah dan membersihkan bahan-bahan sampah melalui ruangan baja tahan karat yang berputar. Dengan biaya kurang dari sepersepuluh harga fasilitas pembakaran sampah, sistem ini dengan mudah dapat dibuat agar harganya terjangkau oleh banyak orang. Bapak Hall gembira ketika menerima penghargaan yang disampaikan oleh anggota Asosiasi pada acara pemberian penghargaan yang diadakan di kantor Reclaim Resources. Ia berkata, “Kita semua terus berusaha meningkatkan cara hidup kita, planet kita, dan kami juga telah berupaya dengan cara kami sendiri dan saya pikir dengan bantuan dari saluran TV Anda, upaya kami akan semakin baik.” Kami memuji Reclaim Resources atas inovasi hijau Anda yang menonjol. Semoga kita semua terus diberkahi dengan kasih dan kebijaksanaan dalam menemukan cara untuk memulihkan dan meningkatkan Bumi kita yang berharga. Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Supreme Master TV atas pemberian Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/EE863.php
50
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP PALING HIJAU
Penghargaan PENEMU Cemerlang Dunia
Menemukan Cara Mengobati Pecandu Narkoba Oleh Grup Berita Aulac (Asal bahasa Inggris)
P
ada tanggal 4 Desember, Tahun Emas 5 (2008), Bapak Tặng Ngọc San menerima Penghargaan Penemu Cemerlang Dunia atas upayanya dalam menemukan suatu metode untuk memulihkan pecandu narkoba. Bapak San sebelumnya pernah menjadi seorang pencandu narkoba selama 24 tahun, pada waktu itu kesehatannya menurun, kekayaannya habis, dan istri serta anak-anaknya menderita kelaparan. Suatu hari, ia memutuskan untuk mencari jalan keluar dari siksaannya yang berkepanjangan ini. Ia melakukan perjalanan yang sulit ke berbagai daerah pegunungan terpencil. Atas berkah Surga, setelah melewati banyak rintangan di sepanjang perjalanannya, ia akhirnya mampu mengumpulkan 15 bahan obat untuk menyembuhkan kecanduannya dan temantemannya. Sejak tahun 2003 hingga sekarang, Bapak Tặng Ngọc San telah menyembuhkan hampir 100 orang pecandu di daerah setempat dan provinsi lainnya seperti Thanh Hóa, Nghệ An, Đồng Tháp, Yên Bái, Hà Nội, Vĩnh Phúc. Para anggota Asosiasi menyerahkan Penghargaan Penemu Cemerlang Dunia kepada Bapak Tặng Ngọc San atas nama Maha Guru Ching Hai pada acara pemberian penghargaan yang diadakan dalam suasana hangat yang dipenuhi kasih Tuhan. Ia juga diberi dana sebesar US$5.000 dan publikasi-publikasi Guru. Dengan penuh syukur atas dana bantuan Guru, Bapak San berkata bahwa ia akan memakai dana itu untuk memperbanyak obat ini guna menyembuhkan para pecandu di masyarakatnya dan kaum muda Aulac lainnya agar tercipta kehidupan yang sehat bagi para generasi mendatang. Ia menasihati para kaum muda bahwa, “Kecanduan narkoba adalah suatu bencana dalam kehidupan Anda, keluarga Anda, dan di masyarakat. Karenanya, saya berharap Anda akan menghindarinya.” Selamat Bapak Tặng Ngọc San, semoga Anda meraih sukses besar dalam upaya-upaya Anda di masa depan dalam membantu para pecandu kembali ke kehidupan normal mereka supaya mereka bisa menikmati kebahagiaan bersama orang-orang yang mereka kasihi. Tanda terima untuk uang sebesar US$5.000 bagi Bapak Tang Ngoc San
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
51
VEGETARISME: CARA HIDUP PALING HIJAU
Penghargaan CINTA KASIH Cemerlang Dunia
Para “Dokter Terapung” yang Berbakti Oleh Grup Berita Los Angeles (Asal bahasa Inggris)
P
ada tanggal 26 Oktober, Tahun Emas 5 (2008), para anggota Asosiasi kami mendapat kehormatan untuk menyerahkan Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia kepada Dr. Benjamin La Brot, atas nama Maha Guru Ching Hai. Ia bersama timnya, 6 orang lelaki dan wanita, mendirikan organisasi nirlaba, “Dokter Terapung” yang memberikan layanan kesehatan mutakhir ke beberapa daerah terpencil di dunia. Dengan memakai kapal, mereka berlayar ke Meksiko, Amerika Tengah, dan Afrika. Ketika menyediakan bantuan medis yang amat diperlukan, keberanian dan upaya mereka yang mulia juga telah menghadirkan rasa kasih yang langgeng, kepedulian, dan harapan bagi orang-orang yang membutuhkan dan bahkan ke seluruh komunitas. Dr. La Brot berkata, “Anda tidak harus mengeluarkan begitu banyak uang untuk meningkatkan kesehatan masyarakat. Anda hanya perlu kemauan untuk pergi dan melakukannya. Kunjungilah dan bantulah mereka.” Dr. La Brot percaya bahwa meski misinya berskala kecil, tetapi Dokter Terapung ini bisa membuat perbedaan besar, karena hal itu sangat berarti bagi setiap orang yang menerima bantuan mereka. Dengan rasa haru, Dr. La Brot berkata, “Jika seluruh upaya saya dalam perjalanan berikutnya ini hanya bisa membantu seorang ibu agar bayinya dapat dilahirkan dengan selamat dan normal, sehingga bayi ini dan keluarganya tidak ditimpa tragedi menyedihkan dengan cacat kelahiran atau keguguran, meskipun jika saya hanya bisa menolong satu orang itu saja, bagi saya dan yang lainnya dia hanya satu orang itu. Tetapi baginya itu adalah segalanya, serta bagi orang-orang yang bergantung kepadanya dan sangat mengasihinya, orang-orang yang dipengaruhi dengan keberadaannya. Jadi karena kami berharap bisa merawat lebih dari 14.000 orang, saya harap tindakan ini akan berakibat baik. Saya sungguh mengharapkannya.”
Tanda terima dari Dr. Benjamin La Brot atas dana sumbangan Guru sebesar US$10.000 52
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP PALING HIJAU
Shining World Award Penghargaan CINTACompassion KASIH Cemerlang Dunia Penyerahan penghargaan ini diadakan di kapal ramah lingkungan “Blue Norther” milik Dr. La Brot. Atas pengabdian luar biasa tanpa pamrih dalam mewujudkan kesehatan dan kebahagiaan di daerah-daerah terpencil di dunia, Dr. La Brot menerima sebuah plakat Penghargaan beserta sebuah surat pribadi dari Maha Guru Ching Hai dan dana sumbangan sebesar US$10.000 untuk mendukung misi kemanusiaannya. Dengan penuh syukur, Dr. La Brot berkata dengan penuh terima kasih, “Saya hanya ingin menyampaikan rasa syukur saya yang mendalam kepada Maha Guru Ching Hai. Penghargaan ini sungguh sangat berarti bagi kami dan juga bagi saya pribadi, karena ada orang-orang yang juga memiliki cita-cita yang sama seperti kami, yaitu untuk melayani dan mengasihi demi perdamaian dan meningkatkan kesehatan orang-orang di seluruh dunia. Terima kasih banyak.” Semoga Dr. Benjamin La Brot dan para anggota timnya beruntung serta pelayaran mereka selamat dan berhasil membawakan kasih Tuhan ke tempat-tempat yang terpencil. Untuk informasi yang lebih jauh tentang Dokter Terapung, silakan kunjungi: www.floatingdoctors.com Untuk menyaksikan liputan Supreme Master TV atas penyerahan Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/EE905.php
Menghargai Dokter yang Baik Hati Oleh Grup Berita Ohio (Asal bahasa Inggris)
P
ada tanggal 25 April, Tahun Emas 6 (2009), para anggota Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai mengadakan acara penyerahan penghargaan kepada Dr. Bob Donovan, seorang pastor Katolik Roma Maria di Vegan Cafe di Kota Cincinnati, Ohio. Dokter yang pengasih ini mendirikan mobil gerbong medis yang pertama di Cincinnati bagi para tuna wisma pada tahun 1988 dan selama 15 tahun terakhir sejak pendirian Center for Respite Care, ia telah menyediakan perawatan kesehatan bagi mereka yang kurang mampu dan tidak bisa mendapatkan perawatan medis. Sampai sekarang, ia masih terus menjalankan misi penuh kasih ini dan ia adalah satusatunya dokter di daerah itu yang menyediakan pelayanan murah hati dan tulus ini. Selain plakat Penghargaan, Dr. Donovan juga menerima selembar cek sebesar US$20.000, sebuah surat penghargaan yang dibingkai indah, dan hadiah-hadiah lainnya dari Guru. Keluarga dan para sahabat Dr. Donovan sangat bahagia ketika mengadiri acara pemberian Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia ini. Ibunya berkata bahwa putranya sejak kanak-kanak adalah seorang anak yang baik hati dan selalu berupaya sebisanya untuk membantu orang lain. Dr. Donovan dengan rendah hati berkata bahwa Yesus adalah teladan bagi dirinya dan ajaran-Nya telah mempengarhui jalan hidupnya – yaitu untuk melayani orang-orang yang membutuhkan. Ia merasa sangat diberkati dengan dana sumbangan sebesar US$20.000 dari Maha Guru Ching Hai dan ia akan terus berupaya untuk melayani para tunawisma dan orang-orang yang membutuhkan. Dr. Donovan Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
53
VEGETARISME: CARA HIDUP PALING HIJAU
Penghargaan CINTA KASIH Cemerlang Dunia menyampaikan ucapan terima kasih khusus kepada Maha Guru Ching Hai atas kasih dan kemurahan hatiNya. Setelah acara tersebut, makanan dan minuman vegan yang lezat disajikan kepada Dr. Bob Donovan dan para tamu. Ini adalah acara yang Tanda terima dari Dr. mengangkat penuh suka cita Donovan atas sumbangan yang dinikmati oleh semua Guru sebesar US$20.000 Dr. Donovam (kedua dari kiri) beserta keluarga dan teman-teman orang yang hadir. Untuk menyaksikan liputan Supreme Master TV atas penyerahan Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/EE1038.php
Menyembuhkan Dunia dengan Gelak Tawa - Clowns Without Borders Oleh Grup Berita Spanyol (Asal bahasa Spanyol)
“T
ertawa adalah obat yang terbaik.” Memang hal itu benar, seperti yang ditunjukkan oleh Bapak Tortell Poltrona, penerima Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia dari Maha Guru Ching Hai. Bapak Poltorna adalah seorang pendiri Clowns Without Borders (Badut Tanpa Perbatasan), suatu organisasi nirlaba yang didirikan di Barcelona pada bulan Juli 1993 yang bertujuan untuk menyajikan hiburan dan keceriaan kepada masyarakat, terutama kepada anak-anak di daerah yang mengalami masalah atau mereka yang kurang beruntung. Ide untuk menciptakan suatu organisasi yang unik ini terlintas dipikiran Tortell Potrona ketika ia masih menjadi seorang badut profesional di Spanyol dan diundang untuk melakukan pertunjukan di sebuah kamp pengungsi di Kroasia. Pertunjukan ini ternyata menarik perhatian penonton lebih dari 700 anak-anak yang ceria. Setelah menyadari bahwa ada kebutuhan dan sambutan yang besar atas hadirnya hiburan dan badut-badut dalam situasi yang sulit, dan tergerak oleh kasihnya kepada anak-anak yang hidup dalam keadaan yang penuh tantangan, Bapak Poltrona kemudian mendirikan Clowns Without Borders. Kelompok ini menyajikan humor sebagai sebuah cara 54
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP PALING HIJAU
Shining World Award Penghargaan CINTACompassion KASIH Cemerlang Dunia untuk menghibur orang-orang yang telah mengalami penderitaan, baik secara fisik maupun batin, dan membantu mereka untuk sembuh. Kemudian acara hiburan ini segera diperluas ke daerah krisis yang ada di negara-negara lain, dan hingga sekarang Clowns Without Borders telah memiliki organisasi di sembilan negara di dunia yang mencakup Spanyol, Prancis, Swedia, Jerman, Belgia, Irlandia, Afrika Selatan, Kanada, dan Amerika Serikat. Para staf dan sukarelawan yang berbakti ini bepergian ke tempat-tempat yang jauh di dunia untuk menyajikan pertunjukan di kamp-kamp pengungsi, panti asuhan, sekolah-sekolah, tempat penampungan korban bencana alam, dan lain sebagainya. Niat baik mereka dalam meringankan kesedihan dan kesulitan yang dirasakan oleh orang-orang menjalani situasi yang kurang beruntung dan telah mendorong mereka untuk terus berkarya naik-turun panggung. Tujuan mereka di tahun 2009 ini adalah untuk menyelesaikan 100 proyek di seluruh dunia. Pada tanggal 22 Maret, Tahun Emas 6 (2009), di sela-sela pertunjukan sirkus di Madrid, para anggota Asosiasi memberikan Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia kepada Bpk. Tortell Poltrona atas nama Maha Guru Ching Hai, beserta sumbangan sebesar US$5.000, buku-buku terlaris Guru, dan publikasi lainnya. Para hadirin bertepuk tangan dengan meriah ketika Bapak Poltrona menunjukkan plakat yang indah itu kepada mereka. Di dalam surat penghargaan kepada Bapak Tortell Poltrona, Guru menulis, “Tertawa dan senyuman adalah hadiah kasih yang berharga untuk dibagikan; mewakili kasih Tuhan yang menyinari kegelapan di dalam hati yang sedih. Keajaiban karya Anda serupa dengannya, suatu inspirasi Ilahi yang telah membawakan banyak kebahagiaan ke dunia Anda. Terima kasih banyak. Tiada kata yang bisa mengungkapkan perghargaan kami, tetapi Tuhan mengetahuinya dan berkah Surga menyertai Anda.” Atas nama Clowns Without Borders, Bapak Poltrona menyampaikan terima kasih tulus kepada Maha Guru Ching Hai dan mengumumkan bahwa dana itu akan membantu proyek mereka selanjutnya pada musim panas tahun ini di kamp-kamp pengungsi daerah Kongo dan Rwanda. Ia berkata, “Kami akan terus berupaya agar anak-anak di dunia ini setidaknya bisa merasakan masa kanak-kanak mereka.” Terima kasih banyak, Bapak Poltrona dan organisasi Clowns Without Borders di seluruh dunia atas karya mengangkat yang Anda lakukan dengan Tanda terima dari Clowns membawa senyuman kepada para hadirin yang membutuhkan. Semoga Tuhan Without Borders atas sumbangan dari Guru memberkati dan melindungi dalam semua upaya mulia Anda. Untuk menyaksikan liputan Supreme Master TV atas penyerahan Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/EE1003.php
sebesar US$5.000
Meneruskan Warisan Kasih Oleh Grup Berita Belgia (Asal bahasa Prancis)
S
elama bertahun-tahun, Ibu Marie-Jeanne Frédérique yang baik hati telah menyediakan tempat tinggal yang aman bagi hewan-hewan terlantar, terbuang, atau yang diselamatkan dari industri peternakan. Hewan-hewan ini tinggal di rumahnya, di Galmaarden, Belgia, sekarang ada sekitar 150 Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
55
DAMAI: CARA HIDUP TERCERAHKAN
Penghargaan CINTA KASIH Cemerlang Dunia ekor hewan termasuk kura-kura, anjing, burung merak, kucing, dan ayam. Mereka hidup dengan damai di tempat perlindungan yang indah itu, dengan fasilitas rehabilitasi dan perawatan yang penuh kasih. Ibu Frédérique telah menjadi vegetarian sejak 40 tahun lalu. Mulanya ia dan putrinya Fabienne merawat hewan karena hewan-hewan ini tidak punya tempat tinggal. Setelah Fabienne meninggal dalam usia muda, Ibu Frédérique ingin memastikan kelangsungan warisan tempat perlindungan tersebut dengan mendirikan sebuah organisasi amal nirlaba yang dinamakan ASBL Fabienne untuk mengenang putri tercintanya. Dengan terharu Ibu Frédérique mengenang bahwa putrinya adalah orang pertama di Belgia yang menerima gelar diploma kedokteran tanpa membunuh hewan. “Ia tidak ingin melakukan pembedahan hewan percobaan, tapi ia seorang siswa yang cerdas dan mereka meluluskannya. Itu adalah sebuah kemajuan besar baginya dan semua orang, khususnya hewan-hewan. Tapi tujuan utamanya adalah untuk menyelamatkan hewanhewan.” Ibu Frédérique sekarang telah sepenuhnya vegan dan hidupnya diabdikan untuk melindungi semua makhluk hidup termasuk tumbuhan. Semua hewan yang dipelihara di ASBL Fabienne diberi makan dengan makanan nabati dan menurut dokter hewan mereka semuanya sehat sempurna. Untuk menghargai kasih dan pengabdiannya yang mulia dan tanpa syarat dengan memastikan kesejahteraan hewan-hewan sesama penghuni Bumi kita, Maha Guru Ching Hai mempersembahkan Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia kepada Ibu Marie-Jeanne Frédérique dan dana sebesar €10.000 untuk mendukung misi mulianya. Pada acara penyerahan Penghargaan tanggal 19 Mei, Tahun Emas 6 (2009), sejumlah CD dan DVD Guru, beserta buku terlaris seinternasional Hewan-hewan Liar yang Mulia juga diberikan kepadanya. Sangat terharu atas pemberian Penghargaan, hadiah dan dukungan dari Guru, Ibu Frédérique menulis: “Saya sangat bersyukur atas dana sumbangan Anda. Ini adalah dukungan yang besar bagi kelangsungan ASBL Fabienne, dan ini juga membawa banyak penghiburan bagi kehidupan hewan-hewan yang telah mengalami begitu banyak penderitaan sebelum diselamatkan dari penyiksaan di rumah jagal. Saya akan merawat mereka dengan baik.” “Kehadiran Anda dalam hidup saya sekarang benarbenar mendukung saya untuk terus melanjutkan pengabdian hidup saya. Lagu-lagu di CD Anda telah membawa kenyamanan dalam hidup saya, dan saya mendapati diri saya sedang bersenandung dalam ‘mimpi di Malam Hari’ … buku-buku Anda telah menunjukan kepada saya makna dari hubungan istimewa Anda dengan burung-burung; dan juga foto-foto mereka yang indah… publikasi-publikasi Anda juga Surat ucapan terima kasih dari Ibu Marie-Jeanne 56
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
atas bantuan dana Guru sebesar €10.000
DAMAI: CARA HIDUP TERCERAHKAN
Shining World Award Penghargaan CINTACompassion KASIH Cemerlang Dunia dibaca olah para sahabat yang mengunjungi saya…, yang terhormat Maha Guru Ching Hai, saya ingin menyampaikan rasa terima kasih saya atas kebaikan hati Anda.” Sekali lagi kami ingin berterima kasih kepada Ibu Marie-Jeanne Frédérique atas didirikannya ASBL Fabienne, serta semua perhatian Anda yang tulus kepada hewan-hewan yang tinggal di rumah Anda. Kami juga ingin menyampaikan salam kasih kami kepada seluruh makhluk mengagumkan yang tinggal bersama Anda. Untuk menyaksikan liputan Supreme Master TV atas penyerahan Penghargaan ini dan wawancara dengan Ibu Marie-Jeanne Frédérique, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/AW1002.php
Seorang Ayah Penuh Kasih yang Berhati Emas Oleh Grup Berita Aulac (Asal bahasa Au Lac)
S
elama lima tahun terakhir, Bapak Tống Phước Phúc dari kota pesisir pantai Nha Trang, Provinsi Khánh Hòa telah membuka rumahnya bagi para bayi yatim piatu atau yang ibunya masih terlalu muda untuk mengurus mereka. Dengan pengorbanan tanpa syarat, ia telah membangun sebuah tempat bernaung yang penuh kasih bagi lebih dari 80 orang bayi dan rumah kediamannya telah menjadi sumber kasih seorang ayah. Atas aksi mulianya ini, baru-baru ini ia menerima Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia dari Maha Guru Ching Hai. Acara pemberian penghargaan ini diadakan oleh para inisiat dari Âu Lạc (Vietnam) tengah pada tanggal 24 Februari, Tahun Emas 6 (2009). Dalam suratnya kepada Bapak Tống, Guru menulis, “Kami sangat bersyukur atas kasih mulia Anda dalam menyelamatkan kehidupan bayi-bayi yang berharga dan membangun rumah yang menyenangkan bagi mereka agar dapat menikmati hidup dengan damai dan bahagia.” Hadiah publikasi-publikasi Guru dan dana sebesar US$10.000 juga diberikan kepada Bapak Phúc. Ia kemudiaan menyampaikan rasa syukurnya. Dengan rendah hati ia berkata, “Seekor burung dapat membangun sendiri sarangnya. Semua yang saya lakukan adalah pengaturan Tuhan.” Terima kasih banyak Bapak Tống Phước Phúc dan semoga hati emas dan karya penuh kasih Anda dapat memberi inspirasi kepada semua orang di dunia. Kami doakan semoga Surga akan selalu memberkati Anda dan anak asuh Anda Tanda terima sumbangan sebesar dengan kehidupan yang damai dan bahagia. US$10.000 untuk Bpk. Tong Phuoc Phuc Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
57
DAMAI: CARA HIDUP TERCERAHKAN
Penghargaan CINTA KASIH Cemerlang Dunia
“Bunda Anjing” dari Bhutan Oleh Grup Berita Thailand (Asal bahasa Inggris)
D
ikenal oleh penduduk setempat sebagai “Rochi Ama” atau “Bunda Anjing,” dalam bahasa Dzongkha, bahasa nasional Bhutan, Ibu Marianne Guillet yang baik hati telah memelihara ratusan hewan selama lebih dari satu dasawarsa. Ibu Guillet yang dilahirkan dalam keluarga kedokteran di Prancis adalah seorang arsitek dan ahli ilmu bumi. Ia pindah ke Kerajaan Bhutan di Himalaya pada tahun 1997. Ia tinggal di ibukota Bhutan, Thimphu, dan kemudian membuat sebuah klinik, Pusat Kesehatan Pilou, tempat ia merawat lebih dari 30.000 ekor hewan termasuk anjing, burung, monyet, rusa, babi, kuda, dan sapi. Klinik itu memiliki ruangan khusus untuk operasi, pemulihan, perawatan intensif, dan juga sebuah taman dengan rumah-rumah anjing. Dua orang staf asal Bhutan dipekerjakan untuk merawat hewan-hewan itu. Ibu Guillet dan rekan kerjanya dari Belanda, Hendrik Visser, menggaji para pekerjanya dengan uang mereka sendiri dan membeli semua kebutuhan sehari-hari seperti beras, sayuran dan buah-buahan untuk memberi makan para anjing tamu. Untuk menghargai cinta kasih dan belas kasihnya bagi sahabat-sahabat hewan kita, ibu Guillet dianugerahi dengan Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia oleh para anggota Asosiasi kami pada tanggal 21 Maret, Tahun Emas 6 (2009), atas nama Maha Guru Ching Hai. Dengan meneteskan air mata penuh syukur, Ibu Guillet menerima plakat Penghargaan, hadiah uang dari Guru sebesar US$10.000, dan publikasi-publikasi Guru. Ia berterima kasih kepada Guru atas penghargaan dari upaya-upaya yang ia lakukan dan berkata bahwa uang tersebut akan digunakan untuk memperbaiki dan memperbesar Pusat Kesehatan Pilou supaya dapat menyediakan perawatan yang labih baik dan nyaman bagi hewan-hewan. Ia bahkan meminta selebaran SOS yang dibawa oleh para anggota Asosiasi untuk diberikan kepada tokoh-tokoh penting di Bhutan seperti Yang Mulia Jigme Khesar Namgyel Wangchuck dan para menteri. Para anggota Asosiasi kami sangat tersentuh ketika melihat pancaran suka cita dan rasa syukur di mata hewanhewan di klinik tersebut ketika mereka mengunjungi Ibu Guillet. Semoga teladan cinta kasihnya kepada hewan-hewan dapat membantu negara yang mulia ini untuk menjadi sebuah tempat yang aman dimana Tanda terima dari Ibu Marianne hewan-hewan dan manusia dapat hidup Guillet atas sumbangan Guru sebesar US$10.000 bersama dengan damai dan bahagia. 58
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
DAMAI: CARA HIDUP TERCERAHKAN
Shining World Award Penghargaan CINTACompassion KASIH Cemerlang Dunia
Cahaya Pelita bagi Tuna Netra Oleh Grup Berita Au Lac (Asal bahasa Au Lac)
P
astor Nguyễn Thực adalah seorang uskup di Paroki Hà Đông, dan ia adalah umat Katolik yang taat dan selalu berbuat baik sesuai dengan ajaran Kristus: “Apapun yang engkau lakukan kepada yang paling lemah, yang paling buruk, engkau telah melakukannya kepadaKu.” Untuk meringankan kesulitan yang dihadapi oleh para penduduk setempat yang tuna netra, ia dengan penuh kasih mendirikan Asosiasi Pesaudaraan Tuna Netra dan bersama-sama jemaat paroki lainnya diam-diam menyediakan makanan kepada mereka sejak delapan tahun lalu. Meski bantuan ini sangat sederhana tapi diberikan dengan kasih persaudaraan dan dengan harapan untuk menambah semangat hidup mereka. Setelah berita tentang tindakannya yang mulia ini tersebar luas, ia kemudian mendapat dukungan dari paroki-paroki dan organisasi-organisasi lain. Terharu atas pelayanan tanpa pamrih dan kasih tanpa syarat dari Pastor Thực dan jemaat parokinya, Maha Guru Ching Hai menganugerahi mereka dengan Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia yang diberikan pada tanggal 1 Desember, Tahun Emas 5 (2008) oleh salah satu anggota Asosiasi. Pastor Thực diberi plakat kristal indah yang diukir logo sembilan hati, beserta selembar cek senilai US$5.000, surat terima kasih dari Guru, dan juga bukubuku dan DVD Guru. Atas nama parokinya, Pastor Thực berterima kasih kepada Guru dan ia berjanji untuk, “lebih giat lagi bekerja dan berkerja sama dengan para sukarelawan kami di Âu Lạc untuk melayani masyarakat dan menambah pelayanan dan kasih bagi orang-orang miskin di Âu Lạc.” Ia juga berkata bahwa hadiah uang sebesar US$5.000 akan digunakan untuk membantu para tuna netra dan memperbaiki parokinya. Pastor Thực berharap agar semua rakyat Âu Lạc di negara itu dan juga di luar negeri akan terus berkarya dalam membawa perdamaian dan kebahagiaan bagi orang lain. Semoga harapan Pastor Thực terwujud, dan semoga berkah dan kasih Kristus dilimpahkan kepada semua orang di Pastor Thuc dan jemaat parokinya bersama Tanda terima hadiah uang senilai seluruh dunia. hadiah kasih dari Asosiasi kami US$5.000 kepada Bapak Thuc Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
59
VEGETARISME: CARA HIDUP WELAS ASIH
Penghargaan CINTA KASIH Cemerlang Dunia Institut bagi Keadilan dan Perdamaian di Afrika Selatan:
Cahaya Kasih dan Harapan Oleh Grup Berita Cape Town, Afrika Selatan (Asal bahasa Inggris)
A
frika Selatan telah siap untuk memulai era baru solidaritas setelah sebuah forum terbuka yang menghilangkan praktik diskriminasi ras oleh Komisi Kebenaran dan Perdamaian pada tahun 1998. Untuk meningkatkan perdamaian, transisi peradilan dan pembangunan bangsa yang demokratis di negara itu, Bapak Charles Villa-Vicencio, Dr. Fanie du Toit, dan orangorang lain yang memiliki impian yang sama, berkumpul untuk mendirikan Institut bagi Keadilan dan Perdamaian (IJR) di Afrika Selatan pada bulan Mei 2000. IJR saat ini diketuai oleh Dr. du Toit, beranggota sekitar 20 orang dan telah berkembang sebagai tempat penampungan ide, mengadakan diskusi antara kelompok-kelompok ras yang berbeda, mencari solusi dan menerbitkan hasil audit, jajak pendapat dan analisanya. Parakarsa-prakarsa ini juga diterapkan di sekolah-sekolah untuk memunculkan ide-ide kreatif dan bermanfaat, serta mengadakan kerja sama dengan daerah-daerah lain untuk saling tukar pengalaman kunci dan tindakan yang terbaik. Ratusan orang telah berpartisipasi dalam Kursus Pelatihan Penyembuhan Masyarakat di daerah-daerah yang paling rentan. Lembaga ini juga bekerja sama erat dengan pemerintah dan para cendekiawan untuk membantu meningkatkan keadilan dan keamanan bagi penduduk Afrika Selatan. Untuk menghargai upaya luar biasa dalam membawa perdamaian dan pemahaman melalui pendidikan dan upaya menyembuhkan serta mendamaikan penduduk Afrika Selatan setelah perlakuan diskriminasi ras sebelumnya, IJR menerima Penghargaan Pendidikan untuk Perdamaian dari Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan PBB pada bulan September Tahun Emas 5 (2008). Kemudian pada tanggal 31 Oktober, bertepatan dengan hari ulang tahun Dr. du Toit, IJR mendapat Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia dari Maha Guru Ching Hai, yang disampaikan oleh anggota Asosiasi kami. Dr. du Toit menyampaikan ucapan terima kasih tulus dan penghargaannya kepada Guru atas penghargaan, hadiah, dan tujuan serta cita-cita mulia Guru dalam memimpin jaringan kegiatan positif di seluruh dunia. Terima kasih, Dr. du Toit dan Institut bagi Keadilan dan Perdamaian, atas upaya gigih Anda dalam mendidik dan meningkatkan perdamaian dan keharmonisan di negara yang kaya dengan aneka ragam budaya, bahasa dan sumber daya manusia. Referensi: http://www.justice.gov.za/trc/index.html Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Supreme Master TV atas pemberian Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/EE856.php 60
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARISME: CARA HIDUP WELAS ASIH
Penghargaan KEJUJURAN Cemerlang Dunia
Kejujuran, Tindakan Baik yang Melahirkan Kebaikan Lainnya Oleh Grup Berita Illinois, AS (Asal bahasa Inggris)
P
ada tanggal 9 Mei, Tahun Emas 6 (2009), Kelompok Berita dari Center Illinois mengemudi ke Holland, Michigan untuk memberikan Penghargaan Kejujuran Cemerlang Dunia kepada John Robert (J.R.) Bouterse yang berusia 11 tahun. Bulan April tahun lalu, J.R menemukan sebuah dompet yang berisikan uang sebesar $800 ketika ia sedang bermain di pelataran parkir gereja. Ia kemudian segera berinisiatif untuk menyerahkan dompet itu kepada polisi. Dompet yang tercecer itu adalah milik seorang wanita berusia 20 tahun yang baru saja menerima gajinya. Kantor polisi setempat ingin memberikan uang tanda jasa kepada J. R atas inisiatifnya yang mulia, tetapi J. R tidak menerimanya dan ia hanya meminta pesta makan pizza bersama seluruh temannya di Kelompok Pramuka. Wanita yang dompetnya dikembalikan J.R, hadir pada pesta itu sebagai tamu kehormatan. Dalam wawancara dengan Supreme Master Television, J.R. berkata bahwa ia tidak merasa seperti seorang pahlawan atas apa yang ia lakukan, karena semua orang seharusnya berbuat baik. Ketika ditanya apakah saat itu ia ada perasaan ragu-ragu atau tidak, ia menjawab bahwa dia hanya ingin dompet ini dikembalikan kepada pemiliknya, karena tidak lama sebelum kejadian ini, John juga pernah kehilangan dompet yang berisi uang tabungannya jadi ia tahu benar bagaimana rasanya jika kehilangan uang. Dan anehnya, tak lama setelah ia mengembalikan dompet yang ia temukan, dompetnya sendiri juga dikembalikan kepadanya! Pada jamuan makan bersama Dewan Pramuka, John dengan rendah hati menerima Penghargaan Kejujuran Cemerlang Dunia, sebuah surat yang dibingkai, dan hadiahhadiah lainnya dari Guru, hadiah ini tidak hanya untuk dirinya saja tapi juga untuk seluruh anggota pramuka. Atas nama dirinya dan dewan pramuka, John dengan tulus berterima kasih kepada Maha Guru Ching Hai atas penghargaan ini. Keluarga J.R. juga hadir pada jamuan ini dan mereka sangat bangga karena putra mereka melakukan tindakan yang benar, dan tindakan ini telah Keluarga Bouterse, Regu Pramuka, dan kawan-kawan menyentuh hati banyak orang. Dari berbagai e-mail, telepon, dan surat-surat yang mereka terima dari dalam dan luar negeri, Ibu Bouterse menyadari bahwa orang-orang di dunia sebenarnya ingin mendengar berita baik karena ini dapat memberikan harapan bagi mereka. Kejujuran John juga telah membuat dunia kita menjadi tempat tinggal yang lebih ramah, bahagia dan penuh harapan, karena seperti yang dikatakan Guru dalam Surat Penghargaan yang diterimanya bahwa, “satu tindakan baik akan menghasilkan tindakan baik lainnya”, jadi tentu saja nanti akan ada lebih banyak orang lagi yang akan terilhami untuk mengikuti teladan mulia dari anak muda ini. Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Supreme Master TV atas pemberian penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/EE1031.php Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
61
VEGETARISME: CARA HIDUP WELAS ASIH
Penghargaan PAHLAWAN WANITA Cemerlang Dunia
Kasih dan Keberanian Seorang Kakak Perempuan Oleh Grup Berita Inggris (Asal bahasa Inggris)
P
ada bulan Februari, Tahun Emas 6 (2009), Maha Guru Ching Hai menghadiahi Chantal McGowan yang penuh kasih dan berani dengan Penghargaan Pahlawan Wanita Cemerlang Dunia. Chantal yang berusia lima belas tahun sedang bersantai di rumahnya ketika peringatan bahaya kebakaran berbunyi karena dapur rumahnya terbakar. Tanpa memikirkan keselamatannya sendiri, ia berlari ke lantai atas untuk menyelamatkan adik perempuannya Savanha yang masih berusia tiga tahun. Paramedis segera membawa Chantal ke rumah sakit untuk dirawat karena dia telah menghirup asap kebakaran. Mereka memuji Chantal dan berkata, “Dia tetap tenang dan bertindak dengan tepat pada situasi yang menakutkan dan ia berhasil membawa adik perempuannya keluar dengan selamat bersamanya.” Maha Guru Ching Hai juga memberikan dana sebesar US$1.000 kepada Chantal dan US$2.000 kepada keluarganya. Chantal menulis surat yang mengharukan kepada Guru. Ia dan ibunya, Tina, berterima kasih atas “Penghargaan yang indah,” dan semua hadiah yang mereka terima. Ia berkata, “Buku-buku ini luar biasa, saya dan adik saya menyukai buku Burung-Burung dalam Hidupku dan Anjing-Anjing dalam Hidupku… tapi saya lebih suka buku Kerikil dan Emas karena puisi-puisinya sangat indah... lagu-lagu di CD-nya juga indah dan menenangkan, dan saya juga menyukai CD Satu Dunia… Damai melalui Musik karena saya seorang penyanyi wanita opera.” Ia juga berkata bahwa dana sumbangan Guru akan digunakan untuk membeli perlengkapan sekolah dan barang-barang di rumahnya yang hangus terbakar. Semoga Chantal yang penuh kasih dan berani mendapat yang terbaik di masa depan dan semoga Tuhan selalu memberkatinya. Referensi: http://www.dailymail.co.uk/news/article-1105049/Girl-15-hailed-hero-battling-smoke-rescue-little-sisterterrifying-house-fire.html
62
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Surat Terima kasih dari Chantal McGowan atas dana sumbangan Guru sebesar US$3.000
VEGETARISME: CARA HIDUP WELAS ASIH
Penghargaan Pahlawan Cemerlang Dunia
Ilmuwan dengan Visi Kesehatan Publik yang Berkelanjutan Oleh Grup Berita Illonois, AS (Asal bahasa Inggris)
P
ada tanggal 24 April, Tahun Emas 6 (2009), Kelompok Berita dari Illinois Center berangkat ke Madison, Wisconsin untuk memberikan Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia atas nama Maha Guru Ching Hai kepada seorang ahli kesehatan lingkungan, Dr Jonathan Patz. Ia adalah seorang asisten profesor dari bagian Studi Lingkungan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat di Universitas Wisconsin, Madison, dan ia juga seorang penulis ternama dari empat laporan untuk Dr. Jonathan Patz Panel Antarpemerintah untuk Perubahan Iklim PBB (IPCC). bersama istrinya Pada sebuah wawancara bersama Supreme Master Television di bulan Maret tahun lalu, Dr. Patz membagikan informasi penting tentang masalah kesehatan yang diakibatkan pemanasan global. Karena khawatir akan meningkatnya wabah penyakit menular di dunia, ia telah mengabdi dan berkarya untuk mengubah cara hidup masyarakat. Penghargaan ini diberikan untuk menghargai upaya luar biasa dan kepemimpinan tercerahkan Dr. Patz dalam menciptakan masa depan yang berkelanjutan melalui visinya yang mulia bagi kesehatan masyarakat. Ketika diwawancara oleh anggota Asosiasi kami pada acara pemberian Penghargaan di universitas tempat ia bekerja, Dr. Patz berkata bahwa pemanasan global semakin meningkat dibanding dengan yang dilaporkan pertama kali dan ini juga telah memberikan ancaman terhadap lingkungan kesehatan. Ia berkata bahwa masyarakat mengetahui ancaman ini dan mereka sedang berupaya mencegahnya; tapi karena ini adalah cara yang efektif untuk menghentikan pemanasan global, masyarakat harus mempertimbangkan untuk beralih ke pola makan vegetarian. Ia berterima kasih kepada Guru dan Supreme Master Television yang telah memberitakan kepada masyarakat tentang keadaan mendesak dari perubahan iklim secara ilmiah dan juga solusinya yang berkelanjutan. Dr. Patz sangat gembira saat menerima plakat Penghargaan beserta surat, jaket pahlawan, dan hadiah-hadiah lainnya dari Guru. Ia bahkan bercanda sambil melirik kepada istrinya yang juga hadir pada acara itu dengan berkata bahwa ia tidak yakin akan berbagi kue vegan yang dibuatkan khusus baginya. Kami berterima kasih kepada Dr. Patz atas peringatannya kepada kita, dan atas dorongan serta inspirasinya kepada kita semua untuk menjalankan pola makan nabati yang lebih berkelanjutan serta ramah lingkungan bagi kesehatan manusia dan lingkungan. Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Supreme Master Television atas pemberian Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/EE996.php Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
63
VEGETARIsme: Cara hidup bajik
Penghargaan Pahlawan Cemerlang Dunia
Tindakan Cepat Seorang Polisi Selamatkan Jiwa Oleh Grup Berita Michigan, AS (Asal bahasa Inggris)
“S
aya kebetulan saja tiba di waktu yang tepat” jawab Polisi Mark Krutell dengan rendah hati, ketika ditanya tentang aksinya yang mulia dalam menyelamatkan jiwa seorang pria yang pingsan di dalam sebuah mobil beberapa detik sebelum mobil itu terbakar. Petugas polisi Kota Clinton ini sedang berpatroli rutin ketika ia mendengar jeritan minta tolong dari orang-orang disekitarnya dan melihat ada sebuah mobil dengan kepulan asap tebal dan api yang berkobar dari dalam mesinnya. Dengan sigap, Petugas Krutell berlari ke mobil yang mengepul itu kemudian berupaya memecahkan kaca mobil hingga beberapa kali untuk membuka pintunya. Meski ia tidak dapat melihat dalam kepulan asap yang tebal, tapi ia akhirnya dapat meraih dan menarik pengemudi yang pingsan itu keluar dari mobil. Beberapa detik kemudian, mobil itu meledak dan terbakar. Pria yang ditolong itu dibawa ke rumah sakit untuk dirawat. Untuk menghargai bantuan penuh kasih dan tanpa pamrih dalam beraksi menyelamatkan nyawa orang lain serta menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat, Petugas Mark Krutell menerima Penghargaan Penyelamat Jiwa dari Kepala Polisi Fred Posavetz, dan Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia dari Maha Guru Ching Hai. Acara pemberian penghargaan diadakan pada Pertemuan Dewan Pengurus Kota Clinton tanggal 15 Juni, Tahun Emas 6 (2009), di hadapan para anggota Dewan dan sekitar 200 orang hadirin, termasuk istri dan anak Bapak Krutell. Acara ini telah dicatat dalam catatan permanen Dewan Pengurus Kota Clinton. Selain plakat kristal, para anggota Asosiasi juga menyampaikan hadiah kepada Petugas Krutell berupa publikasi Guru, sebuah Jaket Pahlawan, dan sebuah surat tanda terima kasih berbingkai warna emas yang ditandatangani oleh Maha Guru Ching Hai. Petugas Krutell berterima kasih dengan tulus kepada Maha Guru Ching Hai. Ia dan keluarganya sangat gembira atas penghargaan ini. Petugas Mark Krutell adalah seorang kepala keluarga yang pengasih, ia merangkul anaknya serta mencium istrinya dan berkata, “Mereka inilah harapan saya. Mereka inilah yang mendukung pekerjaan saya!” Kami sangat bersyukur dapat memiliki seorang malaikat pelindung yang sangat berani, tangkas, berbakti, serta memiliki perhatian dan kepedulian luar biasa yang melebihi tuntutan pekerjaannya. Referensi: http://edition.cnn.com/video/#/video/us/2009/04/09/santia.mi.burning.car.rescue.wdiv?iref=24hours Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Supreme Master TV atas pemberian Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/EE1052.php 64
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup bajik
Penghargaan Pahlawan Cemerlang Dunia
Semangat Kepahlawanan Terus Hidup Oleh Grup Berita Filipina (Asal bahasa Tagalog)
J
immy Luis, seorang suami yang pengasih dan seorang ayah dari empat anak, telah meninggalkan kenangan cinta kasih dan keberanian bagi keluarganya dan masyarakat luas. Pada malam hari tanggal 11 Januari 2009, api tiba-tiba berkobar di dinding rumahnya. Dengan tanpa memikirkan keselamatan dirinya, Jimmy segera berlari keluar untuk memperingatkan para tetangganya tapi ketika ia berlari kembali, rumahnya sudah mulai terbakar! Ia dengan berani menerobos kobaran api dan bolak-balik berlari masuk keluar rumah untuk menyelamatkan istri dan anaknya. Namun ketika ia masuk yang terakhir kali untuk menyelamatkan anak laki-lakinya yang berusia12 tahun, ia gagal menerobos keluar. Amukan api telah memusnahkan 20 rumah dan mengakibatkan 250 orang menjadi tunawisma. Jimmny telah mengorbankan hidupnya demi orang-orang yang dicintainya dan dengan tanpa pamrih menyelamatkan nyawa para tetangganya. Untuk mengenang tindakannya yang berani, almarhum Jimmy dianugrahi dengan Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia dari Maha Guru Ching Hai. Penghargaan ini diberikan pada tanggal 16 Februari di Aula Rekreasi Umum Kompleks Olahraga Tondo Divisoria, Manila. Atas nama suaminya, Ibu Arlene Luis menerima Penghargaan ini dari anggota Asosiasi kami. Ia sangat tersentuh mengetahui bahwa penghargaan ini berkat tindakan berani suaminya. Ia juga bersyukur karena melalui tindakan Jimmy ini ia dapat mengenal Maha Guru Ching Hai dan memahami apa arti kehidupannya. Guru memberikan kepadanya banyak hadiah beserta selembar cek senilai US$2.000 untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Arlene juga berterima kasih kepada Guru atas kasih tanpa pamrih dan dukungan Guru Tanda terima dari Ibu Arlene Luis atas kepada keluarganya dan seluruh umat manusia. sumbangan Guru senilai US$2.000
Jika Anda ingin mengetahui lebih banyak tentang hal-hal baik yang terjadi di dunia kita, silakan melihat arsip kami tentang penghargaan yang diberikan selama bertahuntahun, termasuk Penghargaan Bulan Ini, di alamat berikut:
http://www.Godsdirectcontact.org.tw/gv/
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
65
VEGETARIsme: Cara hidup bajik
Penghargaan Pahlawan Cemerlang Dunia
Kasih dan Kesetiaan dari Sahabat yang Setia Oleh Grup Berita Rochester, AS (Asal bahasa Inggris)
P
ada Malam Tahun Baru, Tahun Emas 5 (2008), Bapak Thaddeus Samborski merasakan kasih dan kesetiaan yang mendalam dari sahabatnya Joey, seekor anjing jenis Labrador Pelacak dengan bulu coklat yang indah. Pada malam yang berhawa dingin membeku itu, Bapak Samborski membawa Joey berjalanjalan di halaman belakang rumahnya, tapi tiba-tiba ia tergelincir di atas salju yang licin dan kepalanya membentur trotoar. Ia seketika pingsan dan tergeletak di atas pekarangan bersalju itu. Joey bisa saja melarikan diri karena ia tidak diikat, tapi ia tetap saja berada di sisi Bapak Samborski hingga enam jam. Joey mencoba menghangatkan pemeliharanya dengan panas tubuhnya sambil terus mengonggong untuk menarik perhatian orang sekitar, lalu ia mencoba menarik Bapak Samborski masuk ke dalam rumah. Akhirnya ada seorang tetangga yang mendengar gonggongan Joey dan melihat Bapak Samborski sedang tergeletak di atas pekarangan bersalju. Tetangga itu kemudian segera memanggil ambulans. Meskipun Bapak Samborski sudah berusia lebih dari 80 tahun, tapi ia dapat sembuh dari cideranya. Pada tanggal 18 April, para anggota Asosiasi kami berkunjung ke rumah Bapak Samborski di Tonawanda Utara, New York. Atas nama Maha Guru Ching Hai, mereka memberikan Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia kepada Joey. Ia menerima sebuah plakat kristal yang indah, sebuah jaket Pahlawan, sebuah tempat tidur anjing, beberapa makanan anjing vegetarian, obat-obatan, serta beberapa buah CD dan DVD Guru. Maha Guru Ching Hai juga memberikan dana sebesar US$100 untuk membantu perawatan Joey. Dengan terharu, Bapak Samborksi menceritakan tentang bagaimana ia terjatuh dan kasih dan perhatian Joey kepadanya. Engkau sungguh seorang pahlawan yang sejati, Joey!, Engkau memberikan pengertian baru akan apa arti kata “sahabat.” Semoga kasih tanpa pamrih dan kesetiaanmu dapat mengingatkan orangorang di manapun akan martabat dan keindahan seluruh hewan. Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Supreme Master TV atas pemberian Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/AW980.php 66
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup bajik
Penghargaan Pahlawan Cemerlang Dunia
Penjaga Keluarga yang Berani dan Setia Oleh Grup Berita Montreal, Kanada (Asal bahasa Inggris)
P
ada hari minggu pagi di bulan Januari Tahun Emas 6 (2009), Sersan Andrew Ronalds dan kedua putranya yang berusia dua dan lima tahun sedang tidur di lantai dasar rumah mereka di Oromocto, Kanada, ketika kebakaran mulai terjadi. Lexi, anjing jenis Labrador Pelacak peliharaan mereka terus mengonggong hingga Sersan Ronalds terbangun. Ia dengan cepat berlari ke atas dan menemukan belakang rumahnya sudah terbakar. Secepatnya ia berlari kembali ke lantai dasar untuk mengeluarkan kedua putranya dengan selamat. Sayangnya kobaran api yang sudah sangat besar menghalanginya untuk kembali masuk menyelamatkan Lexi. Tanda terima dari Sersan Setelah mendengar pengorbanan mulia Lexi, Maha Guru Ronalds atas sumbangan Ching Hai memberikan Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia Guru senilai US$500 kepada almarhun Lexi untuk menghargai keberanian dan kesetiaannya yang besar dan teguh. Pada tanggal 13 Juni, para inisiat dari Center Montreal berkunjung ke rumah pemelihara Lexi untuk memberikan Penghargaan dan dana sumbangan Guru senilai US$500 kepada Sersan Ronalds dan keluarganya. Keluarga Ronalds sangat bersyukur ketika mereka menerima semua hadiah-hadiah penghormatan untuk Lexi. Kami sangat gembira mengetahui bahwa Sersan Ronalds dan kedua putranya selamat dari bahaya dan semoga mereka segera diberkati dengan sebuah rumah yang baru. Kami dengan sepenuh hati turut berduka cita atas kepergian Lexi yang setia. Semoga jiwanya yang penuh kasih dapat beristirahat dengan tenang dalam kemuliaan kasih Tuhan yang abadi. Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Supreme Master TV atas pemberian Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/AW1051.php
Ibu Anjing Selamatkan Bayi Manusia Oleh Grup Berita Argentina (Asal bahasa Spanyol)
A
tas kasih keibuannya yang berani, seekor anjing bernama “China” mendapat Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia dari Maha Guru Ching Hai, pada tanggal 12 Desember, Tahun Emas 5 (2008), di La Plata, Buenos Aires, Argentina. Pada malam hari yang dingin membeku di akhir musim dingin tahun lalu, China menemukan seorang bayi perempuan yang Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
67
DAMAI: Cara hidup bersaudara
Penghargaan Pahlawan Cemerlang Dunia ditinggalkan di sebuah ladang. Ia membawa bayi itu pulang bersamanya ke kandang tempat tinggalnya dan anak-anaknya yang baru saja lahir. Bersama semua anak-anaknya, China menghangatkan bayi itu sepanjang malam hingga pemeliharanya mendengar ada tangisan bayi dan membawa bayi itu ke rumah sakit setempat untuk dirawat. Oleh pihak rumah sakit bayi itu dinamai “Esperanza” yang berarti harapan. Seorang anggota Asosiasi memberikan plakat Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia yang indah kepada China beserta buku-buku Guru dan hadiah-hadiah lainnya kepada pemeliharanya, semua hadiah ini mereka terima dengan senang hati. China juga diberi makanan anjing vegetarian, pakaian Happy Doggie, dan sebuah tempat tidur baru. Mata China menyorotkan kilauan kasih ketika perwakilan kami membacakan surat dari Maha Guru Ching Hai. Aksi penuh kasih China melambangkan kemuliaan dari makhluk-makhluk ciptaan Tuhan seperti yang dilukiskan dalam buku-buku Guru, Burung-Burung dalam Hidupku dan Anjing-Anjing dalam Hidupku. Semoga kebaikan hati China yang mulia dapat mengilhami kita untuk saling menjaga semua rekan penghuni lainnya di Bumi ini.
Persahabatan Seumur Hidup Oleh Grup Berita Melbourne, Australia (Asal bahasa Inggris)
P
ada bulan Maret Tahun Emas 6 (2009), para anggota Asosiasi kami dari Melbourne, Australia memberikan Penghargaan Kepahlawanan Cemerlang Dunia atas nama Maha Guru Ching Hai kepada Khali-Maa, sahabat anjing yang setia dari Bapak Darren Penrose. Khali-Maa, seekor anjing gembala Australia, telah menyelamatkan sahabat manusianya dari lalapan api dengan peringatan tanda bahaya kebakaran rumah kepada sahabatnya beberapa saat sebelum musibah itu terjadi. Pada bulan Oktober lalu di Pantai Aldinga, Australia Selatan, sekitar pukul 1:30 dini hari, belakang rumah Darren tiba-tiba saja terbakar. Khali-Maa terus menggonggong untuk membangunkan Darren hingga mereka berdua dapat menyelamatkan diri melalui pintu depan. Karena kobaran api terus menjalar ke rumah lainnya, Darren kemudian berlari memberitahu para tetangganya. Namun Khali-Ma yang tidak mengetahui ke mana Darren pergi, berlari masuk kembali ke dalam rumah untuk mencarinya. Darren sangat khawatir ketika ia kembali dan tidak menemukan Khali-Ma. Ia kebingungan dan mencoba masuk kembali ke dalam 68
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
DAMAI: Cara hidup bersaudara
Penghargaan Pahlawan Cemerlang Dunia rumah untuk mencari Khali-Maa, tapi ia akhirnya menyerah karena panasnya api dan asap yang tebal. Darren sangat sedih karena ia tidak dapat menemukan anjing kesayangannya. Ia dirawat oleh paramedis di ambulans karena telah menghirup asap. Beberapa saat kemudian, Khali-Maa tiba-tiba muncul entah dari mana dan melompat masuk melalui jendela mobil ambulans. Darren sangat gembira karena dapat bertemu lagi dengan sahabatnya yang setia. Mereka berdua dapat menyelamatkan diri dari amukan api, tapi rumah Darren dan semua perabotannya telah hangus terbakar. Doa Darren seperti terkabul ketika ia menerima kiriman dana sumbangan dari Maha Guru Ching Hai sebesar US$2.000 beserta plakat Penghargaan. Darren sangat bahagia saat menerimanya. Dengan dana bantuan keuangan dari Guru, ia dapat membeli sebuah tempat tidur, beberapa perabot dan barang-barang kebutuhan sehari-hari lainnya. Guru juga dengan penuh kasih mengirimkan sebuah tempat tidur anjing, makanan anjing vegan, dan dua buah jaket pahlawan yang indah untuk Khali-Maa. Kami sangat bersyukur atas peringatan tanda bahaya kebakaran dari Khali-Maa yang berhati mulia. Semoga Khali-Ma dan sahabat manusianya Tanda terima dari Darren atas sumbangan Guru sebesar US$2.000 dapat menikmati hari-hari bahagia mereka bersama. Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Supreme Master TV atas pemberian Penghargaan ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/AW946.php
Teman yang Butuh Bantuan
Guru Menceritakan Lelucon
Diceritakan oleh Maha Guru Ching Hai, Retreat Internasional 4 Hari, Paris, Prancis, 26 Desember 2007 (Asal bahasa Inggris) DVD#817
S
eekor semut dan seekor gajah bersumpah menjadi saudara. Suatu hari sang gajah terluka karena kecelakaan lalu lintas, dan segera dibawa ke rumah sakit. Mendengar berita buruk ini, sang semut bergegas ke rumah sakit dan bertemu dengan seekor kelinci di tengah jalan, yang bertanya mengapa ia begitu tergesagesa. Sang semut berkata, “Saudaraku yang besar terluka parah, saya sedang bergegas ke rumah sakit untuk memberikan transfusi darah baginya.” Silakan menikmati rekaman audio asli pada situs web berikut dan membagikan lelucon Guru kepada semua orang di sekitar Anda: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/jk204-1.php Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
69
T o p i k H a n g at
VEGETARIsme: Cara hidup bijaksana
Stop Produksi Hewan Ternak - Tempat Pembiakan Virus
Disusun dari Supreme Master Television (Asal bahasa Inggris)
P
ada tanggal 11 Juni 2009, dua bulan setelah laporan pertama infeksi flu H1N1 (pada mulanya disebut flu babi) pada manusia di Amerika Utara, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menaikkan siaga pandemi hingga tahap keenam – tingkat tertinggi – karena infeksi tersebut menyebar ke Amerika Serikat, Eropa, Australia, Amerika Selatan, dan tempat lainnya. Di seluruh dunia, flu H1N1 telah merenggut 2.594 jiwa sejak bulan April 2009, dari 254.947 kasus yang secara resmi dilaporkan di sekitar 180 negara sampai tanggal 25 Agustus dengan jumlah kematian yang terus meningkat. Sekitar setengah dari korban yang meninggal adalah anak berusia muda dan sebelumnya sehat, dan biasanya tidak rentan terjangkit flu. Ini adalah wabah flu global pertama sejak 41 tahun terakhir. Pandemi terakhir adalah flu Hong Kong pada tahun 1968, yang membunuh 1 juta orang di seluruh dunia. Pada bulan November 2008, jauh sebelum wabah flu yang sangat berbahaya ini muncul, ahli studi tentang jamur Bapak Paul Stamets, penasihat Falkutas Ilmu Kedokteran Universitas Arizona, AS, menyampaikan kepada Supreme Master Television untuk mengantisipasi ancaman pandemi global yang muncul dari pemeliharaan babi. Bapak Stamets menyatakan, “Ini adalah skenario yang paling menakutkan sehingga kebanyakan ahli virus sangat kuatir: babi dan burung akan menulari babi, dengan kedua jenis virus flu. Pada babi, virus-virus itu lalu becampur dan babi itu kemudian akan memiliki virus baru yang akan menular dari manusia ke manusia. Ini bukan hanya mungkin, ini sangat mungkin bahwa pandemi flu akan menular dari manusia ke manusia dalam sepuluh tahun ke depan. Ini adalah ancaman Bapak Paul Stamets terbesar terhadap ‘keamanan-hidup’ bangsa-bangsa di seluruh dunia!” Flu H1N1 adalah rantai virus influenza yang baru yang pertama kali ditemukan pada manusia di Amerika Serikat pada bulan April. Pada awalnya disebut sebagai “flu babi” karena pengujian laboratorium menunjukan bahwa gennya sangat mirip dengan virus influenza yang umumnya terdapat pada babi-babi di Amerika Utara. Namun, penelitian lebih lanjut menunjukkan bahwa virus baru ini sebenarnya adalah rangkaian campuran genetik yang tidak umum dari empat jenis virus flu yang berbeda – flu babi Amerika Utara, flu burung Amerika Utara, flu manusia, dan flu babi Eropa Asia. Virus baru ini dihasilkan ketika babi terinfeksi semua jenis virus ini pada saat yang sama, yang bercampur di dalam tubuh babi itu. Dengan membandingkannya dengan flu biasa yang membunuh sekitar 250.000 hingga 500.000 orang setiap tahun, pandemi ini muncul dalam tingkatan biasa-biasa saja saat ini, terutama di negaranegara yang sudah maju. Namun, menurut WHO kita harus bijaksana untuk mengantisipasi gambaran yang lebih suram ketika virus tersebut menyebar ke daerah-daerah yang sumber dayanya terbatas, pelayanan kesehatan yang tidak baik, dan masalah kesehatan pokok yang merata. Selain itu, saat ini 70
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
T o p i k H a n g at
VEGETARIsme: Cara hidup bijaksana
belum diketahui dengan pasti bagaimana virus baru ini dapat menjangkiti manusia selama musim influenza mendatang pada musim gugur dan dingin. Para ahli takut bahwa virus yang ada sekarang dapat bermutasi menjadi bentuk yang lebih mematikan dan muncul kembali dengan kekuatan yang lebih menakutkan pada gelombang-gelombang berikutnya. Infeksi ini akhirnya dapat pecah menjadi pandemi flu seperti tahun 1918 atau bahkan lebih buruk yang merenggut antara 50 sampai 100 juta jiwa. Baru-baru ini, pada tanggal 29 Agustus, Direktur Jenderal WHO Dr. Margaret Chan melaporkan bahwa perjangkitan terakhir dari flu babi ini menyebar dengan kecepatan yang mengejutkan – empat kali lebih cepat daripada virus-virus lainnya. “Virus ini berpindah dengan kecepatan yang luar biasa, kecepatan yang belum pernah terdengar sebelumnya. Dalam enam minggu, ia menempuh jarak yang sama dengan jarak yang dapat ditempuh oleh virus-virus lainnya selama enam bulan. Empat puluh persen kematian terjadi pada orang dewasa muda dalam kondisi sehat dan tiba-tiba meninggal karena demam yang disebabkan oleh virus selama Dr. Margaret Chan lima sampai tujuh hari. Ini adalah fakta yang paling mencemaskan.” Para ilmuwan berbeda pendapat tentang asal virus baru ini dan tidak ada fakta langsung yang ditemukan. Secara umum dipercaya bahwa kondisi tempat tinggal bersama antara manusia, ayam, bebek, dan babi di peternakan merupakan tempat perkembangbiakan bagi rantai virus yang baru dan kondusif bagi spesies-spesies transisi. Di pabrik peternakan modern dimana ribuan hewan berdesak-desakan dalam kandang kotor seukuran lapangan sepak bola kadang berbaring dengan moncong yang dekat dan bersentuhan dengan kotoran mereka sendiri, hal ini juga dapat menjadi tempat perkembangbiakan penyakit, menurut Dr. Michael Gregor, seorang dokter dan Direktur Kesehatan Umum dan Peternakan Hewan bagi Masyarakat yang Manusiawi Amerika Serikat. Ia juga mengatakan, “Satu-satunya masa dimana kita pernah melihat virus flu babi seperti yang sedang kita hadapi sekarang – mutasi hibrida lipat tiga yang terkandung dalam gen babi, manusia, dan burung – ada di pabrik peternakan Karolina Utara pada tahun 1998.” Dengan kondisi sangat banyaknya hewan dikurung di tempat sempit dan dalam keadaan stres serta tidak berperikemanusiaan, artinya sekali virus masuk ke dalam populasi tersebut maka akan cenderung menyebar dibandingkan peternakan di luar kandang. Di samping itu, hewan-hewan ini diperlakukan dengan kejam dan dianiaya untuk mendapatkan dagingnya dan mereka memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah karena diberi makanan yang tidak tepat dan tidak sehat, hanya diberi sedikit kebebasan bergerak atau bahkan tidak sama sekali, serta terus dalam keadaan stres. Oleh karena itu, virus-virus tumbuh dengan subur karena hewan-hewan ini memiliki daya tahan yang rendah terhadap penyakit. Hewan-hewan tersebut kebanyakan dipelihara di tempat yang gelap sehingga virus-virus itu dapat berkembang dengan cepat karena tidak ada cahaya matahari yang memiliki sinar UV yang dapat menetralisir virus. Di samping itu, penggunaan antibiotik secara besar-besaran dan berlebihan oleh para peternak untuk mengatasi penyakit pada hewan-hewan tersebut hanya memperburuk keadaaan, karena “antibiotik menekan infeksi bakteri namun memungkinkan terjadinya evolusi atau mutasi virus dengan cepat,” ujar Robert P. Martin, mantan Direktur Eksekutif Dewan Gereja urusan Produksi Perindustrian Hewan Ternak. Transportasi hewan selama proses produksi daging, terutama pada zaman modern juga meningkatkan kemungkinan virus tersebut menjangkiti manusia serta hewan lainnya sehingga meningkatkan kesempatan bagi rantai virus yang baru untuk bercampur dan memungkinkan flu menjadi lebih ganas. Pemeliharaan hewan untuk mendapatkan dagingnya bukan saja kejam terhadap hewan namun juga mempertinggi kemungkinan memproduksi virus-virus baru. Sebuah studi menunjukkan adanya korelasi 99 persen antara jumlah peternakan babi dengan jumlah kasus flu babi pada manusia di tingkat provinsi. Dengan kata lain, flu babi jauh lebih banyak ditemukan dan parah di daerah-daerah yang ada industri peternakan babi. Dua artikel Huffington Post AS baru-baru ini menyoroti perlunya lebih banyak perhatian pemerintah dan media terhadap asal-usul tersangka penderita flu babi di peternakan hewan skala industri dengan menyatakan, “Pandemi ini mengingatkan kita bahwa metode pemeliharaan hewan sekarang penuh dengan risiko bagi kesehatan manusia. Sebagai bagian dari usahanya untuk mengurangi malapetaka pandemi flu, Kongres harus menerapkan penangguhan nasional terhadap Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
71
T o p i k H a n g at
VEGETARIsme: Cara hidup bijaksana
operasi industri hewan.” Artikel tersebut mendesak investigasi terhadap “asal usul pembiakan penyakit yang meracuni ini.” Jika kita ingin agar virus tersebut lenyap, kita tahu bahwa solusi dasar tetap berada pada dijalankannya gaya hidup vegan organik untuk menyingkirkan risiko infeksi yang terkait dengan hewan untuk memulihkan vitalitas seluruh umat manusia. Semoga segera datang suatu hari dimana tidak ada lagi penyakit-penyakit fatal yang berasal dari hewan seperti ini, seiring semakin banyak masyarakat berpaling kepada pola makan vegan organik yang aman dan meningkatkan kekebalan tubuh. Sumber: http://www.who.int/mediacentre/news/statements/2009/h1n1_pandemic_phase6_20090611/en/index.html http://www.calnurses.org/media-center/in-the-news/2009/june/h1n1-swine-flu-has-infected-an-estimated-1-million-in-u-s.html Untuk menyaksikan wawancara Supreme Master TV tentang ancaman pandemi global yang disebabkan oleh industri peternakan babi, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/AW999.php Selamatkan Hewan dari Eksploitasi (SAFE): Kampanye Cinta Babi Selandia Baru: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/AW1034.php
Gudang Cerita
Berbuat yang Terbaik untuk Memberikan Informasi kepada Dunia tentang Pemanasan Global P Oleh saudara inisiat Little Tree, Kamerun (Asal bahasa China)
ada tanggal 29 Agustus, Tahun Emas 5 (2008), selama pertemuan dengan Guru di Center St. Martin, seorang saudari dari Afrika Selatan bercerita tentang interaksinya dengan perusahaan kayu di Kamerun, dimana ia dan saya telah meminjam sebuah mobil untuk menayangkan program Supreme Master Television di Gabon, Afrika pusat barat. Pemilik perusahaan, Bapak Zhang, telah menjadi teman baik saya selama bertahun-tahun dan pernah menjadi rekan kerja saya. Ketika kami pertama kali berkenalan, ia memperhatikan bahwa saya adalah seorang vegetarian. Lalu ketika ia mempelajari lebih jauh tentang Guru dan manfaat dari pola makan vegetarian, ia juga ikut menjadi vegetarian dan sangat hormat kepada Guru. Selama kami bekerja bersama-sama, ia tahu bahwa saya adalah pengikut Guru dan menjaga lima pantangan, ia sangat menghormati saya dan mempercayai saya dengan penuh untuk mengelola jutaan dolar AS. Kami tetap menjadi teman yang sangat baik bahkan setelah kami pergi menuju jalan masingmasing. Bapak Zhang mempunyai kesan yang sangat baik terhadap grup kita dan sering meminta kepada saya untuk merekomendasikan para inisiat untuk bekerja di perusahaannya. Sejak Guru meningkatkan kewaspadaan mengenai pemanasan global, saya telah mengirimkan email berisi informasi yang relevan kepada Bapak Zhang dan juga telah mengirimkan selebaran SOS dan DVD. Ia beberapa kali menelepon dan saya berbicara kepadanya mengenai keadaan kritis di Bumi ini. Baru-baru ini, ia tiba-tiba memberitahu saya bahwa ia sedang sibuk mengalihkan investasinya dari industri kayu di Gabon dan mempersiapkan diri untuk beralih ke beberapa bisnis yang lain. Saya sangat gembira mendengar berita baik ini! Tepat seperti yang telah Guru katakan, sebagian orang yang makan daging, menebang kayu, atau menyumbang banyak bagi perubahan iklim serta membahayakan lingkungan belum tentu ia benarbenar buruk, tetapi karena mereka tidak mengetahui kebenaran atau dipicu oleh keadaan. Jika kita membiarkan mereka mengetahui kebenaran, sedikit demi sedikit mereka akan mengerti. Selama lebih dari setahun, saya telah mengirim berbagai informasi kepada Bapak Zhang serta para kerabat dan teman-teman saya. Sebagai hasilnya, sebagian dari mereka mulai beralih ke pola makan vegetarian penuh atau mengurangi makan daging. Saya sangat bersyukur kepada Guru atas berkah-Nya yang membiarkan lebih banyak orang untuk menyadari keadaan Bumi kita dan kemudian mengilhami mereka untuk bergabung dalam gerakan “Menjadi Vegetarian, Bertindak Hijau, dan Menyelamatkan Bumi!” 72
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Laporan Khusus
Konferensi Selamatkan Bumi Kita 2009
- Gebrakan Besar Lain untuk Korea dan Dunia
S
Oleh Grup Berita Korea (Asal bahasa Korea)
etelah konferensi bersama Maha Guru Ching Hai yang sukses pada tahun lalu tentang masalah pemanasan global yang mendesak, acara besar lainnya diselenggarakan di Aula Millenium Pusat Kota, Seoul, Korea Selatan dengan judul “Konferensi Penyelamatan Bumi 2009 – Melindungi Lingkungan dan Menghormati Semua Kehidupan” pada tanggal 26 April, Tahun Emas 6 (2009). Konferensi tersebut didukung oleh Kementerian Lingkungan Hidup Korea yang diselenggarakan oleh Perusahaan Penerbit Chungnyunsa yang sadar lingkungan, yang mencetak buku Burung-Burung dalam Hidupku edisi bahasa Korea karya Maha Guru Ching Hai. Sekitar 1.700 tamu ikut serta dalam peristiwa besar ini untuk membahas tentang perubahan iklim serta solusinya dan merayakan kesuksesan buku Burung-Burung dalam Hidupku yang meraih penjualan terbaik di bagian Puisi dan Esai di Pusat Buku Kyobo, jaringan toko buku terbesar di Korea. Bapak Jung Soon-Gap yang menjabat sebagai Administrator pada Administrasi Meteorologi Korea hingga beberapa bulan yang lalu, dan saat ini sebagai direktur eksekutif dari Organisasi Meteorologi Dunia memberikan suatu uraian yang amat jelas tentang kondisi kutub dan banyak gletser yang memburuk karena kenaikan temperatur serta dampaknya yang merusak terhadap dunia kita. Dia juga menjelaskan bagaimana pola makan vegetarian merupakan solusi baik bagi adaptasi maupun pengurangan terhadap masalah serius ini. Dr. Michael Bascombe, seorang komunikator telepati hewan dan dokter hewan Australia berterima kasih kepada Maha Guru Ching Hai karena memberinya kesempatan untuk berperan sebagai duta serta juru bicara bagi para hewan. Dia memberitahukan kepada setiap orang bahwa para hewan, “…ada di sini untuk membantu kita, ada di sini untuk menyeimbangkan kesalahankesalahan kita, ada di sini untuk menyeimbangkan agresi kita, dan mereka meminta saya untuk memberitahu Anda, ‘Tenang, damai, harmonis, gembira. Berbaik hatilah kepada planet, berbaik hatilah kepada diri Anda sendiri, berbaik hatilah kepada para hewan, “Mereka memaafkan kita. Mereka sadar akan perjalanan kita. Para hewan melihat siapa kita di dalam batin, mereka melihat bagaimana kita di luar, dan mereka mengajak kita untuk pulang ke Rumah.” Selama sesi tanya jawab, Guru dengan sabar dan penuh kasih memberikan Dr. Michael Bascombe
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
73
Laporan Khusus
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
jawaban-jawaban yang cermat terhadap pertanyaanpertanyaan para peserta dari berbagai keahlian seperti Bapak Lee Seok-Hyun dan Bapak Kang Chang-Il, Anggota DPR dari Partai Demokrat; Bapak Yoon Gi-Hyun, pengarang cerita anak-anak terkenal dan dosen penulis cerita anak-anak di Universitas Seoul; Ibu Kim Ju-Hwa, Jaksa Umum (vegetarian); Bapak Na Young-Cheol, Presiden Ecology TV dan CTN TV dan Direktur Korea Mass Media Club; serta Bapak Kim Dong-Wan, Direktur Program Arirang TV. Bapak Kim Dong-Hyun, seorang jurnalis dari Chosun Ilbo bertanya tentang peranan agama dalam memecahkan masalah-masalah lingkungan. Untuk menanggapi pertanyaannya yang sangat penting ini, Guru berkata, “Para pemimpin agama dapat memberikan suara dan berusaha menjadi teladan hidup dari ajaran-ajaran mulia Yesus, Nabi Muhammad, Buddha, Guru Nanak, dsb... yang mendukung gaya hidup vegetarian yang penuh kasih. Kitab-kitab ajaran para suci ini semua menekankan perlunya saling memperhatian satu sama lain dan menjadi pegurus yang baik bagi Bumi kita.” Professor Choi Haeng-Sik, Wakil Ketua Asosiasi Hukum Korea, Ketua Komite LangkahLangkah Darurat Pemanasan Global dan seorang vegetarian menyatakan bahwa hukum pemerintahan seharusnya melarang pembunuhan dan makan daging; namun, ia berpendapat bahwa peraturan hukum bukanlah sebuah solusi dasar. Guru setuju, “Para hewan memiliki hak yang sama atas martabat dan kebahagiaan seperti umat manusia, jadi kita harus membawa standar struktur hukum naik ke tingkat yang lebih mulia.” Beliau menekankan, “Hal ini merupakan kualitas batin yang dapat kita bangunkan, kemudian kita kembangkan. Kita juga dapat menganjurkan orang lain terhadap standarstandar ini.” Beliau menyarankan agar para pemikir yang memiliki ide serupa dapat bergabung bersama untuk mendesak pemerintah menetapkan hukumhukum baru seperti Undang-undang Tanpa Daging atau Undang-undang Melarang Pembunuhan yang disebutkan Profesor Choi. Guru mendorong Bapak Na Young-Cheol, Presiden Ecology TV dan CTN TV serta Direktur Korea Mass Media Club untuk melanjutkan pekerjaan yang mereka lakukan sekarang, yang memberi dampak konstruktif yang amat besar bagi kehidup orang-orang dan pemulihan planet,
74
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
terutama dalam mempromosikan vegan, karena ini merupakan suatu hal yang bisa dengan mudah dilakukan oleh setiap orang sehingga membuat perbedaan terbesar untuk kelangsungan hidup kita. Yeo Sook-Dong, seorang profesor dari Universitas Pertahanan Nasional Korea dan mantan Kolonel Angkatan Bersenjata Korea merasa prihatin terhadap konflik antar negara sebagai akibat pemanasan global dan bagaimana pemerintah dapat mempersiapkan diri untuk menghadapi situasi semacam ini. Guru berkata bahwa kekurangan makanan dan air yang terus-menerus akibat perubahan iklim dapat menyebabkan konflik untuk mempertahankan hidup, dan gaya hidup yang penuh kasih serta mulia tidak hanya bermanfaat bagi planet ini dalam mengurangi gas-gas rumah kaca, namun juga membuka lahan dan menghasilkan makanan untuk manusia yang sebelumnya ditanam untuk diberikan kepada hewan. Selain itu, pola makan nabati menghemat banyak air. Guru memuji wartawan yang sangat tercerahkan dari Seoul Broadcasting System, Ibu Park Hyun-Jung, yang menanyakan tentang hubungan antara pemanasan global dengan meditasi. Beliau menjelaskan, “Meditasi dapat dikatakan berperan untuk membantu menetralkan pemanasan global, karena kebanyakan tradisi dalam latihan spiritual menjunjung tinggi garis pedoman yang mencakup penghargaan terhadap semua kehidupan, yang berarti tidak membunuh, tidak menyebabkan penderitaan bagi makhluk lain, dan oleh karenanya menjadi vegetarian. Dengan dunia yang dihuni oleh warga vegan yang penuh kebajikan, ‘hutang karma’ dari makan daging akan berkurang, begitu pula dampak pengrusakan dari pola makan tersebut.” Bapak Kim Dong-Wan, Direktur Program Arirang TV mengajukan suatu pertanyaan yang ada di benak banyak orang mengenai perhitungan mundur hari-hari terakhir di Supreme Master TV untuk menyelamatkan Bumi. Guru menegaskan bahwa itu merupakan jumlah hari yang tersisa bagi kita untuk menyelamatkan planet ini dan angka ini berguna sebagai peringatan serta menghadirkan perasaan yang benar-benar mendesak. Namun, Beliau mengumumkan beberapa berita bagus, “Kita telah mencapai massa kritis, atau jumlah tertentu umat manusia yang menjalankan pola makan vegetarian atau beralih ke pola makan
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
vegan. Dan ketika jumlah tertentu tercapai, kita menyebutnya massa kritis. Lalu massa kritis tersebut akan mempengaruhi makhluk lainnya di planet ini, semua manusia... Ini bisa berarti bahwa semakin banyak orang terbuka untuk mengubah hatinya untuk menjadi lebih penuh kasih, baik hati, dan beralih ke pola makan vegan yang lebih mampu menopang kehidupan. Ini merupakan perubahan utama yang akan menyelamatkan semua kehidupan yang masih tersisa, dan planet ini.” Dada Cittarainjanananda, Ph.D, seorang pengarang, guru meditasi, dan vegetarian menanyakan pendapat Guru mengenai penyebab krisis ekonomi yang sedang dihadapi dunia dari sudut pandang holistik dan universal. Guru menjawab, “Ini adalah karma buruk, balasan buruk dari tindakan kita selama berabad-abad, tidak hanya sekarang. Dari sudut pandang yang lebih spiritual, tentu saja kita dapat melihat bahwa krisis ekonomi global akhir-akhir ini disebabkan oleh penyimpangan kita dari prinsip-prinsip kebajikan yang telah kita pelajari dari Guru sejati masa lalu maupun masa sekarang, seperti konsep dasar berbagi dan kebaikan hati, hidup yang mulia, serta gaya hidup welas asih.” Beliau mengingatkan setiap orang, “Tuhan telah memberikan dunia ini sumber daya yang berlimpah untuk bertahan hidup dalam kenyamanan, sepanjang kita hidup dalam prinsip-prinsip kebajikan, standar moral, sekali lagi termasuk tanpa kekerasan, tanpa pembunuhan, tanpa melukai – ahimsa. Dan sebenarnya, prinsip ahimsa ini dapat diterapkan secara langsung pada gambaran perekonomian.” Hasil dari studi Belanda menunjukkan bahwa untuk mengurangi emisi gas rumah kaca agar planet ini dapat dihuni kembali memerlukan biaya sekitar US$40 triliun. Namun, mereka menemukan bahwa biaya ini bisa dikurangi setengahnya jika semua orang mengurangi asupan daging mereka, makan lebih banyak makanan vegetarian. Dan jika secara global orang-orang berhenti mengonsumsi seluruh produk hewani sama sekali – pola makan vegan, maka penghematannya akan menjadi 80%! Pada wawancara setelah konferensi tersebut, banyak peserta yang berkata bahwa mereka terilhami oleh kata-kata dan teladan Guru, dan mereka bertekad untuk memulai pola makan vegetarian, atau langsung menjadi vegan. Dada Cittarainjanananda sangat terkesan karena
Laporan Khusus
Guru dapat terus mengirimkan tingkat kasih dan getaran yang sama selama konferensi, walaupun berlangsung dalam waktu yang lama. Ia sangat tersentuh oleh pesan Beliau dan menilai Beliau benar-benar seorang Maha Guru. Dr. Michael Bascombe berkata bahwa para hewan sangat senang akan konferensi ini dan mereka mempunyai pesan lain yaitu, “Mereka sedikit kelelahan... atas kesalahpahaman kita, atas apa yang kita lakukan terhadap planet ini, apa yang kita lakukan terhadap hewan, dan kepada manusia yang lain. Mereka ingin kita meningkatkan kesadaran kita, mereka ingin kita untuk terhubung dengan Tuhan di dalam dan menjadi damai, menjadi tenang, dan ketika ini terjadi…, segala sesuatunya akan kembali seperti semula dan menjadi normal… lingkungan dapat kembali tenang, damai dan pulih sendiri.” Setelah prasmanan vegan yang lezat, diadakan konser untuk merayakan buku BurungBurung dalam Hidupku dalam edisi bahasa Korea yang diorganisir oleh Bapak Hwang Ho-Joon, pemimpin grup musik Woojunakta. Konferensi tersebut juga disiarkan dalam berita utama oleh stasiun TV nasional terbesar dari Korea, KBS, membangkitkan tanggapan yang antusias dari para pemirsa di seluruh negeri. Konferensi ini juga diliput oleh banyak surat kabar dan media internet di Korea. Dr. Kim Kyung-Young, Presiden dari Pusat Penelitian Pengembangan Lingkungan Tanah Rami sangat terilhami dan terkesan oleh acara tersebut, sehingga sekitar sebulan kemudian, Beliau memutar video pemanasan global dari konferensi itu dalam suatu pertemuan dimana Beliau sebagai ketuanya dan mendorong semua peserta untuk mencoba pola makan vegetarian. Bapak Na Young-Cheol dari Ecology TV dan Korea Mass Media Club berencana untuk memproduksi acara-acara TV yang berkaitan dengan vegetarian pada masa yang akan datang. Kami berterima kasih kepada masyarakat Korea atas diselenggarakannya peristiwa yang sangat mencerahkan ini dan memimpin dalam menyebarkan manfaat pola makan vegan melalui media massa. Semoga semakin banyak orang yang memilih gaya hidup welas asih yang damai dan harmonis untuk menyelamatkan planet kita. Untuk menyaksikan liputan Supreme Master TV tentang konferensi video ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/WOW976s.php
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
75
Laporan Khusus
“Jadilah Vegan Organik untuk Menyelamatkan Bumi”
--- Konferensi Video Langsung bersama Maha Guru Ching Hai Oleh Grup berita Togo (Asal bahasa Prancis)
K
ota Lomé di Togo, Afrika Barat diberkati dengan menjadi tuan rumah sebuah konferensi penting tentang perubahan iklim bersama Maha Guru Ching Hai. Acara, yang berjudul “Jadilah Vegan Organik untuk Menyelamatkan Bumi,” diadakan pada tanggal 9 Mei, Tahun Emas 6 (2009) di Aula Konferensi Lomé, dan disiarkan secara langsung oleh Supreme Master TV, LCF - stasiun satelit yang dapat disaksikan di sebagian besar kota-kota di Afrika, beserta beberapa stasiun radio termasuk Nana FM, Nostalgie, dan Sport FM di Togo; Hot FM di Ghana, dan Tokpa FM di Benin. Pada konferensi itu juga diumumkan bahwa buku Anjing-Anjing dalam Hidupku secara resmi diluncurkan di Nairobi, Kenya pada tanggal 22 April. Hewan-Hewan Liar yang Mulia dan Realisasi Kesehatan versi bahasa Inggris, beserta Burung-Burung dalam Hidupku versi bahasa Prancis yang juga tersedia untuk dijual di Kenya dan Togo, Afrika. Sekitar 3.000 tamu hadir pada konferensi itu, termasuk orang-orang penting seperti Bapak Leandré Gebenyedji yang mewakili Wali Kota Lomé; Dr Kodjo Agbéyomé Messan, mantan Presiden Majelis Nasional dan mantan Perdana Menteri Togo; Bapak Kwabena O. Acheampong, 76
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Wakil Menteri Pariwisata dari Ghana; dan Dr Ofei-Kwasi Agyemang, seorang ahli pengobatan alami vegan yang dihormati dari Ghana. Meskipun Presiden Togo berhalangan hadir secara pribadi, Beliau mengirimkan salamnya melalui Sekretaris Jenderal, Bapak Ahoomey-Zunu Seleagodji, yang mewakilinya. Konferensi dibuka dengan tarian dan lagu tradisional Togo yang indah. Untuk Menghargai kontribusi artistik mereka, Guru mengirimkan hadiah kepada semua pemain. Ibu Juliet Gellatley, pendiri dan Direktur Viva! serta Yayasan Vegetarian dan Vegan di Inggris; Bapak Shaw Liu, Direktur Pusat Penelitian Perubahan Lingkungan di Akademia Sinica, Taipei, Formosa (Taiwan); Bapak Jack Bayles, seorang vegan dan Direktur Utama & Rekan Pendiri Alishan Pty Ltd, Jepang, serta Bapak Oliver Smith, Wakil Direktur Program WWF di Inggris, semuanya memberikan dukungan mereka dan berbagi pandangan mereka tentang pentingnya pola makan vegan organik. Pembicara tamu pertama adalah Bapak Ahlounsou Sorou Lucien, seorang vegan dan Kepala Pencarian & Pengembangan Departemen l’Oueme & Plateau di Benin, yang menjelaskan arti pemanasan global, penyebab utama emisi gas rumah kaca yang sumbernya adalah perbuatan
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
manusia, dan merekomendasikan pola makan vegan organik sebagai solusi untuk masalah ini. Dia menyimpulkan, “Itu terserah kepada masingmasing dari kita untuk mencari solusi; dan jika tidak, kita akan menuju pada bunuh diri bersamasama.” Pembicara berikutnya adalah Dr OfeiKwasi Agyemang, seorang ahli pengobatan alami vegan dari Ghana, yang menolak gagasan bahwa manusia perlu mendapatkan protein dari daging, karena protein dapat ditemukan dalam buah-buahan dan sayur-sayuran. Dia mengatakan bahwa produk-produk hewani sulit dicerna dan tetap berada dalam sistem pencernaan kita untuk jangka waktu lama, mengakibatkan semua penyakit yang kita idap hari ini. Bapak Gebenyedji yang mewakili Wali Kota Lomé, membayangkan kenyataan akan bahaya perubahan iklim dan menyerukan kepada semua orang untuk menganggap serius masalah planet kita dan untuk melanjutkan upaya-upaya mereka dalam membuat dunia kita menjadi tempat tinggal yang harmonis. Selama sesi tanya jawab, Ibu Cécile Sompougdou, seorang vegetarian dan akuntan dari Burkina Faso bertanya mengapa sekarang kita terjangkit begitu banyak penyakit menular dari hewan seperti penyakit sapi gila, flu burung, dan yang terbaru flu babi. Dia bertanya-tanya apakah hewan mencoba untuk memberitahu kita bahwa konsumsi daging tidak baik bagi manusia. Guru menunjukkan bahwa penyakit ini bukanlah berasal dari hewan, melainkan kondisi yang menyedihkan tempat mereka tinggal adalah penyebab sesungguhnya. Beliau mengatakan bahwa hewan-hewan benar-benar ingin manusia bangun dari bahaya yang kita ciptakan, bukan hanya bagi mereka tapi bagi umat manusia, “karena meskipun hewan-hewan itu sendiri akan memaafkan, hukum fisik alam semesta menyatakan bahwa untuk setiap tindakan ada konsekuensinya. Jadi, begitu pula jika kita ingin hidup sehat, bahagia untuk diri kita sendiri, kita harus membiarkan makhluk lain hidup. Ini adalah pedoman terbaik. Jika kita hidup damai dengan makhluk lain, artinya kita tidak mencoba membuat mereka menjadi makanan kita, kita tidak membuat mereka menderita, maka kita tidak
akan pernah khawatir tentang penyakit, dan hidup kita, dan planet ini akan cepat berubah seperti di Surga.” Dr Kodjo Agbéyomé Messan, mantan Presiden Majelis Nasional dan mantan Perdana Menteri Togo, meminta nasihat dari Guru tentang bagaimana memotivasi warga di Afrika untuk bertindak terhadap pemanasan global, karena kebanyakan dari mereka tidak peduli dengan masalah ini dan berpikir bahwa Orang-orang Barat bertanggung jawab atas malapetaka ini karena praktik peternakan skala besar mereka. Guru berkata, “Pemanasan global tidak membedakan siapapun. Setiap orang bertanggung jawab untuk melakukan yang terbaik untuk membangunkan sifat-sifat mulia dalam diri mereka untuk menyelamatkan planet ini dan tentu saja hidup mereka serta hidup keluarga mereka.” Beliau mengingatkan semua orang, “Pemanasan global bukan tentang kesalahan siapa. Planet ini milik kita semua dan kita memiliki tanggung jawab bersama, dan kita semua ingin agar planet ini selamat untuk kita semua.” Bapak Prosper Akpabla, seorang insinyur mesin berkata bahwa sebagian orang berpikir bahwa pemanasan global adalah hukuman dari para dewa. Bagaimana pola makan vegan dapat menenangkan para dewa? Guru menjawab bahwa dampak pemanasan planet yang kita alami bukanlah hukuman dari Surga atau Tuhan, tetapi akibat dari tindakan kita. Beliau menjelaskan, “Pemanasan global mengikuti prinsip universal bahwa setiap tindakan membawa sebuah balasan, atau kita bisa mengatakan sebuah akibat. Jadi, jika manusia bertindak dengan cara-cara yang penuh perhatian dan baik maka alam semesta akan membawa kepedulian dan kebaikan sebagai balasannya.” Berkenaan dengan pola makan vegan, Beliau berkata tidak hanya akan menghilangkan gas metana yang berbahaya dari atmosfer, tetapi juga “Pada tingkat yang lebih dalam, ia dapat menghilangkan tindakan pembunuhan dan menggantikannya dengan kebaikan sehingga seluruh planet ini akan terisi dengan kebaikan, energi positif yang penuh kebaikan. Dan tentunya, para dewa juga akan senang, untuk selamanya.”
Laporan Khusus
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
77
SELAMATKAN BUMI: JADI VEGAN, BERTINDAK HIJAU
Guru juga membagikan pemikiran-Nya yang mendalam dan memberikan saran-saran praktis dalam hal lain, termasuk peternakan ikan, manfaat pola makan vegan, pendidikan anak-anak dan remaja, pertanian vegan organik, sumber energi alternatif sebagai pengganti bahan bakar fosil seperti batu bara, serta peran media dan pemerintah dalam memerangi pemanasan global. Setelah konferensi, makanan vegan yang lezat disajikan kepada semua tamu, banyak di antaranya yang mengatakan bahwa mereka akan menjadi vegan jika mereka bisa makan makanan lezat seperti ini setiap hari. Wartawan dari televisi, radio, dan koran terus meminta informasi lebih lanjut tentang pemanasan global serta pola makan vegan. Secara keseluruhan, konferensi ini sukses
Laporan Khusus
besar, terima kasih atas berkat dari Guru, atas upaya yang penuh pengabdian dari banyak inisiat yang melakukan perjalanan ke seluruh dunia untuk melakukan persiapan, dan atas bantuan Kantor Kepresidenan Togo yang menyelesaikan masalah koneksi internet selama acara berlangsung. Terima kasih kami sampaikan juga kepada semua pejabat pemerintah, para ahli, dan tamu istimewa yang meluangkan waktu mereka yang berharga untuk mendukung peristiwa yang bermanfaat ini. Semoga lebih banyak masyarakat Afrika mengetahui tentang krisis planet kita yang sebenarnya melalui diskusi ini dan beralih ke pola makan vegan yang dapat menyelamatkan hidup dengan tepat waktu sehingga semua makhluk dapat menikmati hidup yang damai di Bumi dengan penuh kasih dan rahmat Tuhan yang berlimpah.
Untuk menyaksikan liputan Supreme Master Television tentang konferensi video ini, silakan kunjungi: http://video.Godsdirectcontact.net/magazine/WOW997s.php
Memasuki Zaman Keemasan
Walikota Amelita S Navarro (tengah)
– Kota Santiago di Filipina Menetapkan Hari Vegetarian Oleh Grup Berita Formosa (Asal bahasa Inggris)
Kasih dan usaha yang telah ditunjukkan Maha Guru Ching Hai dalam membimbing orangorang dan Pemerintah menuju gaya hidup yang welas asih telah menumbuhkan rasa tanggung jawab di berbagai belahan dunia. Kurang dari dua minggu setelah Kota Ghent di Belgia menyatakan hari Kamis sebagai “hari vegetarian,” Kota Santiago di Filipina mengikutinya dengan mengeluarkan sebuah resolusi pada tanggal 25 Mei, Tahun Emas 6 (2009) dalam rapat khusus Dewan Kota untuk mempromosikan gaya hidup welas asih bebas hewani demi menyelamatkan 78
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Bumi kita. Wali Kota Amelita S Navarro kemudian memilih hari Jumat sebagai “Hari Vegetarian” untuk melaksanakan undang-undang yang mulia tersebut. Pada pertemuan khusus Dewan Kota, resolusi tersebut ditandatangani dan diikuti dengan presentasi visual oleh Wali Kota Navarro atas dampak dari topan yang terjadi baru-baru ini dan seminar singkat SOS yang diselenggarakan oleh para anggota Asosiasi kami. Wali Kota mengatakan bahwa hari yang ditetapkan itu sesuai dengan tradisi Kristen Jumat Tanpa Daging. Beliau
Laporan Khusus menyatakan komitmennya untuk desa di Museum Kota Santiago. Kemurahan hati menjalankan pola makan vegetarian Guru mendapatkan Puji Syukur yang hangat dari dan mengundang anggota Dewan seluruh pengunjung. Pemerintah kota kemudian Kota untuk ikut dengannya menjadi menyelenggarakan makan malam vegetarian teladan bagi warga mereka dengan yang pertama kali untuk acara ini. Seminar pemahaman bahwa pola makan vegan kedua berhasil mencapai lebih dari 1.000 dapat menyelesaikan 80% dari krisis pegawai kota dan menarik banyak perhatian pemanasan global. media. Wali kota Navarro menunjukkan Rapat dewan dan seminar SOS penghormatan yang besar bagi Guru, dengan terlaksana setelah Wali Kota Navarro menggantungkan sebuah spanduk besar mengundang Guru untuk menjadi bertuliskan “Selamat Datang Maha Guru pembicara utama di Konvensi Ching Hai.” Pada seminar terakhir, lebih dari Pelengkap Tahunan ke-102 yang 150 akademisi muda membaca keras-keras, diselenggarakan pada tanggal 21 Mei Piala Penghargaan Manifesto bertandatangan dengan judul di Manila. Karena jadwal-Nya yang APMA diberikan “Kami berkomitmen pada Vegetarisme.” kepada Guru padat, Guru mengirimkan para wakil Sebelum kembali ke Formosa, para termasuk para dokter yang membahas perihal anggota Asosiasi kami mengunjungi Presiden pemanasan global dan manfaat pola makan Komisi Nasional Budaya dan Seni (NCCA), nabati dengan atas nama Beliau dalam konvensi Ibu Cecile Alvarez, dan menyumbangkan 2.000 tersebut. Walikota Navarro, yang juga Presiden salinan buku terlaris Guru Burung-Burung dari Pelengkap Asosiasi Medis Filipina (APMA), dalam Hidupku pada tanggal 26 Mei kepada menganugerahi Guru dengan Trophy Penghargaan Direktur Perpustakaan Nasional, Ibu Prudenciana atas usaha Beliau dalam menyebarkan pesan C. Cruz, yang vegetarian untuk menyelamatkan Bumi kita. Wali mengungkapkan kota juga menyampaikan keprihatinannya yang penghargaannya mendalam bagi para korban tanah longsor dan atas hadiah yang banjir di kotanya akibat topan yang terjadi baru- bermanfaat dan baru ini dan mengundang para anggota kami untuk kasih Guru dan menyelenggarakan seminar SOS bagi warga Kota berkata ia akan Santiago. membagikan Begitu mendengar penderitaan para korban b u k u - b u k u topan Santiago, Guru dengan tersebut kepada penuh kasih memberikan semua afiliasi Ibu Cruz dan Cecile Alvarez, Direktur sumbangan sebesar US$10.000 p e r p u s t a k a a n Eksekutif NCCA (paling kanan) menerima dan meminta para anggota kami umum di Filipina. buku Burung-burung dalam Hidupku atas nama Perpustakaan Nasional Filipina untuk menyampaikan Marilah rasa simpati dan doa- kita ucapkan selamat kepada Wali Kota Navarro, Nya agar mereka pulih Pemerintah Santiago, dan semua warganya untuk dengan cepat. Dana bergabung dalam upaya dunia guna menciptakan diserahkan kepada Wali planet yang penuh kasih, damai, dan harmonis Kota Navarro di seminar melalui pola makan yang welas asih. SOS pertama yang diselenggarakan oleh Untuk menyaksikan wawancara dan liputan Wali kota Santiago, Surat ucapan terima kasih dari para anggota Asosiasi Filipina mempromosikan vegetarisme di Supreme Master TV, Kota Santiago atas sumbangan kami bagi para pejabat silakan kunjungi: Guru senilai US$10.000 untuk kota dan para kepala http://video.Godsdirectcontact.net/VIP/Santiago.php para korban topan
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
79
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Surat Penghargaan
Sumbangan Penuh Kasih bagi Msgr. Catral
P
ada bulan April Tahun Emas 6 (2009), Uskup besar Talamayan di Tuguegarao, Filipina mengundang Maha Guru Ching Hai untuk hadir pada hari peringatan kependetaan Msgr. Catral yang ke-60 tahun. Acara ini diadakan untuk memperingati sejarah kepemimpinan Msgr. Catral selama ia melayani para jemaat di Gereja Santo Nino, San Gabriel, Kota Tuguegarao. Acara ini juga diadakan untuk mengumpulkan dana renovasi Gereja Santo Nino, yang dulu dibangun oleh Msgr. Catral. Kerena sangat terkesan akan pengabdian Msgr. Catral kepada masyarakat dan lingkungan, Guru dengan murah hati memberikan sumbangan dana sebesar US$10.000 untuk biaya renovasi dan untuk menghargai pelayanan Msgr. Castral Uskup Agung Talamayan dari Tuguegarao yang ke-60 tahun kepada masyarakat serta untuk mendukung aksi amal beliau dan jemaat gerejanya yang penuh kasih. Setelah menerima sumbangan dana tersebut, Msgr. Catral menulis surat kepada Guru untuk menyampaikan penghargaannya yang tulus, dan atas nama uskup besar Talamayan, ia menyampaikan kabar gembiara kepada Guru bahwa para jemaat di gereja mereka telah dilatih dan dibimbing untuk bertani metode pertanian organik, karena mereka menyadari akan pentingnya tindakan kita dalam melindungi lingkungan kita. Guru selalu sangat mendukung pelayanan Uskup Agung Talamayan di Tuguegarao. Misalnya pada tahun 2008, Guru telah menyumbang dana sebesar US$10.000 untuk membantu upaya pengumpulan dana dalam membangun sebuah Rumah Doa bagi masyarkat setempat sehingga ini telah mendorong dan memungkinkan para penduduk Filipina untuk terhubung kembali secara batin dengan Tuhan. (Lihat majalah no 198) Tahun 2007, Guru juga telah menyumbang dana sebesar US$135.000 untuk proyek rumah para pensiunan pendeta di Tuguegarao (Lihat majalah no 185, 189 dan 192).
Di bawah ini adalah surat ucapan terima kasih dari Msgr. Catral. Maha Guru Ching Hai yang terhormat,
Paskah 2009
Salam! Atas nama Santo Nino, saya ingin mengucapkan terima kasih atas pemberian Anda yang murah hati sebesar US$10.000 pada acara Hari Peringatan 60 Tahun kependetaan saya. Saya yakin Santo Nino sangat senang, karena pemberian Anda seluruhnya akan digunakan untuk merenovasi bagian depan gedung GerejaNya di San Gabriel. Perayaan Hari Peringatan 60 tahun kependetaan saya tidak dimaksudkan untuk menghormati saya namun lebih ditujukan untuk menghormati Santo Nino. Saya berhutang budi kepada Beliau atas masa kependetaan dan dewan pendeta saya selama 60 tahun di Keuskupan Agung Tuguegarao. Saya yakin Santo Nino tidak akan mengurangi kemurahan hati-Nya kepada Anda karena Beliau berjanji apapun yang Anda lakukan kepada-Nya, Beliau akan mengembalikannya seratus kali lipat kepada Anda. Atas nama Uskup Agung Diosdado Tamalayan dan saya sendiri, saya ingin menyampaikan penghargaan pribadi dan doa saya. Dengan tulus di dalam Kristus, Msgr. VICENTE L. CATRAL, P.A Wakil Uskup Paroki
80
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Kuitansi dan surat ucapan terima kasih dari Msgr. Catral atas bantuan Guru sebesar US$10.000
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Surat Penghargaan
Maha Guru Ching Hai Membantu Anak Laki-Laki yang Luar Biasa
A
man Rehman, seorang anak India berusia 8 tahun yang unggul dalam pembuatan film animasi komputer menerima surat ucapan selamat dari Maha Guru Ching Hai pada tanggal 24 Maret 2009. Guru juga memberikan US$2.000 kepada pria muda yang luar biasa kepandaiannya ini melalui Lembaga Pendidikan dan Kesejahteraan Sosial Seluruh India Tasmia untuk mendukung kreativitas dan keahliannya. Ketika Aman baru berusia tiga setengah tahun, ia merancang program animasi pertamanya; sejak itu, ia telah menciptakan lebih dari 2.000 film animasi. Sekarang, ia mengajar satu kali setiap minggu pada malam hari di Fakultas Seni Interaktif Dehra Dun, dimana ia juga sebagai murid. Ketekunan dan kecerdasannya telah mendapatkan penghargaan pendidikan gratis selama 10 tahun dan sebuah laptop yang diberikan oleh Kepala Negara Bagian. Tahun lalu, Aman dianugerahi oleh Presiden India, Yang Mulia Shrimati Pratibha Devisingh Patil, dengan penghargaan “Anak yang Membanggakan”. Organisasi Non Pemerintah itu menulis surat penghargaan kepada Maha Guru Ching Hai untuk mengucapkan terima kasih mereka,
Tanda terima dari Aman Rehman atas sumbangan US$2,000 dari Guru
“...Aman telah mencapai prestasi luar biasa pada usia muda ini. Ia berasal dari keluarga miskin. Bantuan Anda sebesar US$2.000 bersama dengan surat tersebut telah mendapatkan pujian... Berkat Anda akan bertahan lama dalam mendukung Aman Rehman dalam masa mudanya ini di dunia animasi. Atas nama organisasi saya dan atas nama rakyat Dehradun, saya mengucapkan terima kasih dan salam kami untuk Anda yang baik dan kami menghargai pesan persaudaraan internasional Anda...”
Selamat, Aman Rehman, atas prestasi Anda yang menakjubkan. Kami senantiasa mengharapkan pekerjaan kreatif Anda yang lain. Kami berharap semoga semua anak muda yang berbakat dapat berkembang di lingkungan yang penuh dukungan dan kasih. Referensi: http://www.telegraph.co.uk/news/worldnews/asia/india/4163221/Indian-schoolboy-is-the-worlds-youngest-lecturer.html Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
81
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan
G
uru selalu memperhatikan bencana yang terjadi di seluruh dunia. Kapan saja menerima berita tentang bencana di mana pun, Beliau dengan segera menyumbangkan pertolongan dengan memberikan bantuan keuangan serta mengirim tim penyelamat untuk menolong korban yang tertimpa. Melalui usaha pertolongan tersebut, kita dapat menyampaikan kasih Guru kepada para korban bencana. Kasih dan berkah Guru yang tanpa pamrih serta bantuan-Nya yang diberikan secara diam-diam telah mengurangi dampak bencana sekecil mungkin. Sebagai penghargaan atas tindakan tanpa pamrih dari semua pemerintahan, organisasi, dan para pekerja bantuan dari seluruh pelosok dunia, Guru ingin menyampaikan pesan terima kasih ini: “Terima kasih atas semua bantuan internasional yang membawa perhatian dan kebutuhan kepada para korban yang menderita. Terima kasih kepada semua pekerja bantuan yang telah mengorbankan waktu dan kenyamanan diri sendiri, bahkan menempuh jarak yang sangat jauh di atas jalan dan keadaan yang tidak menyenangkan untuk membawa kasih dan bantuan kepada orang-orang pada saat yang dibutuhkan. Semoga Surga memberkati Anda dengan berlimpah ruah atas kebaikan dan pengorbanan mulia kalian.”
Honduras
Kasih Guru Menyelimuti Para Korban Gempa Bumi Honduras Oleh Tim Bantuan Kosta Rika dan Kolumbia (Asal bahasa Spanyol)
P
ada tanggal 2 Juni 2009 subuh, gempa kuat berskala 7,1 mengguncang pesisir Honduras, diikuti dengan 17 kali gempa susulan yang membuat warga panik berhamburan ke jalan-jalan di ibukota Tegucigalpa. Pada tanggal 3 Juni, dengan sumbangan Maha Guru Ching Hai sebesar US$20.000, para anggota Asosiasi kami dari Kosta Rika dan Kolumbia membentuk tim bantuan dan membeli perbekalan untuk dibagikan di daerah bencana gempa, dimana lebih dari 1.400 keluarga telah kehilangan tempat tinggal dan banyak yang harus tinggal di luar. Pada tanggal 4 Juni, Jendral Carlos Cordero, Kepala Departemen Kebakaran Honduras, dengan baik hati membantu tim bantuan yang menjadi grup pertama yang datang di berbagai daerah bencana. Hari berikutnya mereka menemui Kepala Departemen Kebakaran Kota Praja, Kolonel Julio Lopez dari Choloma, salah satu daerah yang paling parah, untuk membagikan makanan dan perbekalan lainnya kepada warga yang terkena bencana. Para penerima bantuan merasa bahagia dapat menerima bantuan yang tepat waktu dari Maha Guru Ching Hai dan menyampaikan rasa terima kasih kepada Guru. Pada minggu berikutnya, tim bantuan berangkat ke Puerto Cortes dan mengunjungi 12 komunitas dimana 680 keluarga telah kehilangan segalanya dalam bencana gempa tersebut, demikian juga dengan 95 keluarga dari tujuh komunitas di Kota Omoa. Dengan bantuan para sukarelawan dari Palang Merah setempat, departemen kebakaran,
82
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan dan pengawai pasar swalayan, mereka membagikan makanan yang cukup untuk bertahan selama 15 hari kepada para keluarga yang membutuhkan ini. Pada tanggal 13 Juni, tim bantuan sampai di lokasi terakhir, Kota Progreso, dimana ada 1.300 keluarga yang juga membutuhkan bantuan makanan dan perbekalan. Para penerima bantuan yang percaya pada Tuhan dan sangat bersyukur berkata, “Beliau seperti malaikat bagi kami. Tidak ada orang lain yang khawatir akan kelaparan dan kebutuhan hidup kami, tetapi Beliau adalah seorang manusia agung yang telah mengirimkan makanan bagi kami dan juga kasih serta doa Beliau untuk menyenangkan dan mengangkat kami.” Selama berada di Honduras, tim bantuan bekerja sama dengan para anggota departemen kebakaran setempat, Palang Merah, dan Gereja Katolik. Mereka menghargai kelompok ini dengan sepenuh hati yang memberikan bantuan tanpa pamrih.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai dan Asosiasi Internasional-Nya untuk Bantuan Gempa Bumi di Honduras Keterangan Makanan (beras, kacang, tepung, garam, gula, kopi, spageti, minyak goreng, biskuit, jeli, susu kedelai, gandum, jagung, jus, sereal, kacang kapri) dan perbekalan (korek api, lilin, sabun, pembersih, serta kertas tisu) Tilam, selimut dan kelambu Biaya akomodasi dan transpotasi (tiket pesawat dan lain-lain) Total
Jumlah (HNL)
Kuitansi
383.675,63
A
3.420,00
B
2.321,40
C
HNL 389.417,03 (US$ 21.861,63)
Nikaragua
Membawakan Penghiburan dan Pesan Penuh Harapan Oleh Tim Bantuan Kosta Rika (Asal bahasa Spanyol)
P
ada tanggal 2 Juni 2009, seminggu setelah banjir di Nikaragua yang terjadi baru-baru ini, tim bantuan yang dibentuk oleh para anggota Asosiasi kami di Kosta Rika pergi ke Palang Merah setempat di Managua untuk mengumpulkan informasi tentang keluarga-keluarga yang tertimpa bencana yang mungkin memerlukan bantuan. Mereka senang mengetahui tidak ada korban dari bencana banjir ini. Akan tetapi, mereka diberitahu bahwa ada sebuah komunitas yang terdiri dari 236 keluarga (sekitar 1.000 orang dewasa dan 500 anak-anak) yang dipindahkan dari lingkungan mereka di Manchester karena banjir di Danau Nikaragua pada bulan November 2008 dan sangat membutuhkan bantuan. Kolonel Rafael Ramirez dari Sistem Nasional untuk Pencegahan, Pengurangan, dan Perhatian terhadap Bencana (SINAPRED) memberitahu mereka bahwa keluarga-keluarga ini sekarang tinggal di Kota Tipitapa, 35 km dari Managua. Selama berkunjung ke kota ini, tim bantuan mengamati bahwa semua keluarga tinggal di bangunan yang sangat sederhana, yang terbuat dari seng dan kertas karton, yang tidak ada listrik atau air. Truk air datang setiap dua atau tiga hari, dan setiap keluarga harus mengisi ke tong air Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
83
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan mereka masing-masing. Selain itu kebanyakan kepala rumah tangga adalah penganggur, sehingga mereka sangat membutuhkan bantuan makanan. Dengan sumbangan Guru yang penuh kasih sebesar US$12.000, tim bantuan membeli 130 toilet dan 278 pipa plastik untuk mengalirkan air dari sumur yang baru dibangun ke rumah mereka yang kecil. Masing-masing keluarga menerima ember, lentera gas, dan makanan dalam jumlah besar termasuk beras, tepung, kacang polong, minyak, dan sedikit benih buah serta benih sayur yang bisa mereka tanam di sekitar penampungan mereka agar dapat memenuhi kebutuhan sendiri. Para warga sangat gembira saat menerima hadiah ini. Mereka menyanyikan lagu rohani dan puisi di bawah sinar rembulan dan beberapa di antara mereka berkata bahwa mereka adalah kaum miskin yang bahagia! Mereka mengirimkan salam kepada Guru dan bersyukur atas apa yang mereka terima. Seorang anak perempuan ingin mengirimkan kepada Guru sebuah batu berbentuk kaki yang dilukis dengan indah, yang merupakan milik dia satu-satunya. Para warga memahami ajaran spiritual Guru dan ingin memasang spanduk Asosiasi kami di komunitas mereka. Tim bantuan juga mengambil kesempatan untuk menyebarkan pesan tentang pemanasan global beserta solusinya di Managua. Selain membagikan 10.000 lembar selebaran SOS, mereka juga memberikan presentasi yang berjudul “Mari Bersama-sama Hentikan Pemanasan Global” kepada sekitar 80 murid dan profesor dari Universitas Nikaragua (Universidad Nacional Autonoma de Nicaragua). Mereka diundang untuk berbicara kepada lebih banyak pendengar pada bulan depan dan sekaligus menyediakan makanan vegetarian sebagai dorongan agar orang-orang beralih ke gaya hidup yang penuh kasih. Universitas ini juga akan memasang parabola di kampus mereka dan di universitas negara lainnya untuk mengakses Supreme Master TV. Direktur Departemen Lingkungan di Universitas Central Amerika (Universidad Centroamericana) berencana untuk bekerja sama dengan Asosiasi kami dalam proyek Pemanasan Global mendatang. Palang Merah setempat juga mengundang para inisiat untuk memberikan tiga seminar perubahan iklim pada bulan Juli dan mengajarkan cara memasak vegetarian kepada para pegawai dan pemimpin mereka dari 16 komunitas. Tim bantuan sangat terkesan oleh kemurnian warga setempat dan keterbukaan mereka untuk berubah. Dengan semakin banyak orang yang segera bergabung dalam lingkaran vegan yang welas asih, planet kita akan benar-benar terselamatkan!
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Bencana Banjir di Nikaragua Keterangan Makanan (beras, kacang merah, minyak, tepung jagung, bawang, garam) Toilet beton semen (130 set). Pipa PVC dan transportasi. Perbekalan bantuan (lampu topan, ember air, mangkuk plastik, dan tas) Biaya lain-lain Total
Jumlah (US$)
Kuiatansi
2.682
N1
5.920
N2
1.010
N3
165
N4
US$ 9.777
* Selama operasi bantuan tersebut, rekan-rekan inisiat membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka. 84
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan
Brasil
Menantang Banjir untuk Menolong Penduduk Brasil Oleh Tim Bantuan Brasil (Asal bahasa Portugis)
D
engan berkah Guru dan bantuan Center Brasil, para anggota Asosiasi baru-baru ini membentuk tim bantuan untuk korban banjir di Santa Quiteria dan Sao Joa do Caru di negara bagian Maranhao, Brasil bagian timur laut. Tim bantuan disambut di lapangan terbang oleh reporter TV Pemimpin Abner Ferreira de Carvalho setempat yang mewawancarai para anggota kami tentang pekerjaan mengundang para anggota Assosiasi kami ke kantor pusat pemadam kebakaran dan Asosiasi kami. Dari tanggal 23 hingga 25 Mei, tim bantuan mengirimkan hampir memberikan cindera mata kepada mereka. tujuh ton bantuan makanan beserta selebaran SOS kepada para korban di Santa Quiteria dengan menggunakan kano. Pada tanggal 27 Mei, tim bantuan berangkat ke Kota Sao Joao do Caru, dimana ada 4.800 korban yang belum menerima bantuan dari Pertahanan Sipil Negara bagian Maranhao. Mereka mendapat bantuan dari wali kota dan istrinya serta Sekretaris Administrasi Balai Kota, Bapak Everaldo Artur Franveischetto, yang menyediakan makanan, tempat tidur, dan transportasi ke daerahdaerah bencana untuk mereka. Tiga ton bantuan makanan berserta selebaran SOS dibagikan dan para anggota tim bantuan diminta untuk memberikan ceramah tentang pemanasan global kepada Departemen Pendidikan di Sao Joao do Caru. Para korban banjir di Brasilia selatan dan timur laut bersyukur dan mengucapkan terima kasih atas perhatian besar dari Maha Guru Ching Hai. Para anggota tim bantuan berterima kasih atas perlindungan Tuhan yang memungkinkan mereka untuk menjangkau warga-warga yang membutuhkan meskipun arus banjir yang kuat. Semoga Tuhan memberkahi semua korban banjir dengan pemulihan yang cepat.
Pengeluaran Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Bencana Banjir di Brasil Keterangan Makanan (beras, kacang, tepung , gula, minyak goreng, biskuit, pasta, tepung jagung dan makanan dari jagung) Perangko
Jumlah (R$) 19.008,00
Kuitansi A
43,20 B 19.051,20 Total (US$ 9.707,56) * Selama operasi bantuan tersebut, anggota tim membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka.
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
85
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan
Republik Dominika
Bantuan untuk Banjir di Republik Dominika Oleh Tim Bantuan Florida AS (Asal bahasa Inggris)
P
ada awal tahun ini, Republik Dominika diterjang badai tropis yang merusak lebih dari 50 komunitas. Dibekali dana bantuan dari Maha Guru Ching Hai, tim bantuan dari Center Florida, AS, pergi untuk menolong para korban dan membagikan barang-barang serta perbekalan bantuan pada tanggal 17 Februari 2009. Kunjungan pertama mereka adalah Santiago, Republik Dominika, tempat mereka bekerja bersama tim Pertahanan Sipil setempat yang memberikan informasi tentang daerah yang terkena musibah. Kemudian mereka menyerahkan perbekalan darurat yang paling dibutuhkan oleh para korban di Tamboril De Carlos Diaz, sebuah kota dimana banyak bangunan dan tanaman yang rusak akibat tanah longsor, menyebabkan penduduk pindah ke tempat penampungan. Berikutnya mereka berangkat ke daerah yang paling parah, San Francisco de Macoris, dimana mereka bekerja bersama dengan Tim Pertahanan Sipil lainnya di sebuah tempat yang disebut Laut Mati yang terkenal mengalami banjir terus menerus, dan memberikan banyak barang serta perbekalan kepada warga desa. Sebagai ungkapan terima kasih atas kasih, dukungan, dan perhatian Guru bagi umat manusia dan lingkungan, Kantor Pertahanan Sipil negara tersebut di Santiago dan San Francisco memberikan penghargaan kepada Guru. Empat anggota pegawai mereka sangat tertarik pada ajaran Guru dan belajar Metode Kemudahan.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Bencana Banjir di Republik Dominika Keterangan Makanan (beras, susu, spageti, minyak goreng, jagung, gandum) dan perbekalan (kertas, sabun dan lainnya) Transportasi Total
Jumlah (DOP)
Kuitansi
274.737,40
A
5.194,35
B
DOP 279.931,75 (US$ 7.998,05)
* Selama operasi bantuan tersebut, anggota tim membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka. 86
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Penghargaan dari Kantor Pertahanan Sipil Republik Dominika di Santiago dan San Francisco
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan
Haiti
Kerja Sama dan Bantuan Kasih Membawa Penghiburan kepada Para Korban Banjir Haiti Oleh Tim bantuan Georgia dan Florida, AS (Asal bahasa Inggris)
P
ada tanggal 28 Mei 2009, para anggota Asosiasi dari Georgia dan Florida, AS, tiba di Haiti untuk membawa kasih, berkah, dan pemberian Guru sebesar US$15.000 kepada para korban yang terkena musibah banjir barubaru ini. Setelah lima jam perjalanan, para anggota tim sampai di tempat tujuan pertama, Artibonnite, dimana mereka dibantu oleh para anggota dari Sekretariat Negara untuk Integrasi Orang-orang Cacat (SEIPH) untuk membeli perbekalan penting bagi para korban. Pemilik sebuah toko dengan murah hati memberi diskon besar kepada mereka atas barang-barang yang dibeli untuk membantu dalam karya kasih itu. S.E.I.P.H juga cukup berbaik hati membantu membagikan perbekalan dari Guru kepada 200 anggota keluarga yang terkena krisis. Banyak di antara mereka yang bersuka cita melihat kedatangan tim bantuan. Pada hari berikutnya setelah sepuluh jam perjalanan yang meletihkan, para anggota tim tiba di La Caves, kota yang paling hancur di daerah tersebut. Sekali lagi, para sahabat setia yang penuh pengabdian dari S.E.I.P.H memberikan bantuan yang berharga untuk Para wakil dari S.E.I.P.H menyampaikan menjangkau 460 keluarga pengungsi. Mereka pasti tidak akan mampu penghargaan dan mengucapkan terima untuk menyampaikan bantuan penting ini kepada begitu banyak keluarga kasih kepada Guru atas hadiah kasih-Nya tanpa pertolongan mereka. Semua korban bencana dengan sepenuh hati memberikan penghargaan kepada Maha Guru Ching Hai atas hadiah kasih yang membangkitkan rasa hormat dan mengangkat jiwa mereka serta membawa harapan baru kepada mereka dalam masa kritis ini.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Banjir di Haiti Keterangan
Jumlah (HTD)
Kuitansi
Makanan (beras, kacang , minyak sayur, spageti)
58.237,00
A
Transportasi (tiket penerbangan, sewa mobil, gas), hotel, biaya komunikasi dan pengeluaran lainnya
28.990,86
B
Total
HTD 87.227,86 (US$ 11.220,87)
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
87
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan
Amerika Serikat
Guru Menyumbang kepada Penggalangan Dana Sekolah di Amerika untuk Kenya Oleh Gup Berita Florida (Asal bahasa Inggris)
S
ejak bulan Oktober Tahun Emas 5 (2008), para murid dari 45 sekolah di Broward County, Florida, AS, melaksanakan suatu kegiatan yang disebut “Bebaskan Anak-Anak.” Kegiatan tersebut meliputi penjualan kue panggang, makan malam spageti, dan jalan kaki untuk menggalang dana bagi pembangunan sekolah-sekolah di Kenya. Para murid dari Florida mendengar bahwa anakanak muda di Kenya kekurangan pendidikan dasar karena kekurangan fasilitas sekolah, dan meskipun kebanyakan dari para murid itu sendiri berasal dari keluarga yang berpenghasilan rendah, mereka masih dapat mengumpulkan US$93.450 untuk membiayai pembangunan 11 sekolah. Santiago Vasquez III yang berusia tiga belas tahun dari Sekolah Rickards Middle berkata, “Saya mengantongi setiap sen, nikel, dan uang receh yang saya lihat. Kita mempunyai banyak sekali, dan saya kira Anda bisa saja bilang mereka tidak mempunyai apa-apa.” Santiago diberi sebuah komputer laptop untuk usaha penggalangan dananya. Setelah menghimpun hampir $11.000 Surat ucapan terima kasih dan memenangkan gelar sebagai tempat penggalangan dana terbesar, Sekolah dari Dewan Pengurus Sekolah Broward County, Florida Northeast High diberi hak untuk mengirimkan empat muridnya dalam sebuah perjalanan selama 21 hari ke Kenya pada bulan Juli 2009. Ketika Maha Guru Ching Hai mendengar tentang prestasi Sekolah Broward County yang luar biasa, Beliau dengan rendah hati memberi sumbangan tambahan sebesar $15.000 kepada “Bebaskan Anak-Anak.” Para inisiat dari Florida mempersembahkan cek dari Maha Guru Ching Hai dalam sebuah pertemuan informal yang ramah dengan para pejabat sekolah termasuk Kepala Sekolah Jonathan Williams dan Asisten Direktur Administrasi Arthur Rose, yang juga merupakan wakil dari “Bebaskan Anak-Anak”. Di samping itu, tas hadiah berisi buku-buku Guru Anjing-Anjing dalam Hidupku, BurungBurung dalam Hidupku, dan Hewan-Hewan Liar yang Mulia yang merupakan buku laris di Amazon. com serta sejumlah DVD dan CD-Nya diberikan kepada empat murid dari Northeast High dan satu dari Rickards Middle sebagai penghargaan atas peran utama mereka dalam menggalang dana itu. Bapak Williams memuji selebaran SOS yang sangat informatif dan berjanji untuk memasang selebaran tersebut di situs web sekolah tersebut. Selain itu, seorang wakil dari Sekolah Rickards Middle sangat tertarik untuk mempelajari lebih banyak tentang Guru Ching Hai dan Metode Meditasi Quan Yin serta mengambil setumpuk besar selebaran SOS untuk sekolahnya. Referensi: http://www.nbcmiami.com/news/local/Broward-Kids-Raise-The-Roof-For-Kenya-Schools.html
Bantuan untuk Pemadam Kebakaran yang Terluka Oleh Grup Berita Los Angeles (Asal bahasa Inggris)
P
ada bulan November 2008, ketika kobaran api menyapu Corona dan kota-kota sekitarnya di Kalifornia bagian Selatan, empat petugas pemadam kebakaran terluka pada saat bertugas. Menyadari bahwa luka mereka bisa menyebabkan tekanan pada rekan-rekan mereka, Guru kami yang welas asih menyumbangkan US$18.000, termasuk US$10.000 untuk Dana Kesejahteraan Petugas Pemadam 88
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan Kebakaran Corona dan US$2.000 untuk masing-masing keluarga petugas pemadam kebakaran yang terluka. Presiden Asosiasi Pemadam Kebakaran Corona Bapak Jim Steiner sangat menghargai bantuan dana dari Maha Guru dan berkata bahwa dengan dukungan tersebut ia berharap untuk menolong bukan hanya petugas pemadam kebakaran yang terluka di daerahnya, tetapi juga banyak tempat lainnya yang tewas dan terluka setiap harinya di seluruh AS. Jim Steiner, Presiden Asosiasi Pemadam Kebakaran Corona, mengucapkan terima kasih atas sumbangan Guru yang penuh kasih.
Surat ucapan terima kasih dari Jim Steiner, Presiden Asosiasi Pemadam Kebakaran Corona
Kuitansi dari Asosiasi Pemadam Kebakaran Corona dan para anggotanya yang terluka
Bantuan Banjir di Florida, AS Oleh Grup Berita Florida (Asal bahasa Inggris)
K
arena badai tropis yang kuat pada akhir bulan Mei 2009 di Pantai Daytona, Florida, AS, lingkungan tersebut dilanda banjir setinggi tiga sampai empat kaki, mengakibatkan banyak orang terjebak di rumah mereka. Melalui kasih dan sumbangan dana yang murah hati dari Maha Guru, sekitar 1.000 paket berisi keperluan dan makanan pokok disiapkan dengan penuh kasih sepanjang malam dan dibagikan kepada para korban di Manager Gardens of Daytona mengucapkan terima kasih kepada Guru hari berikutnya oleh para anggota Asosiasi setempat dan sukarelawan. atas kemurahan hati dan kasih-Nya. Tim bantuan mendapatkan berkah karena air banjir telah surut, memungkinkan mereka untuk mendirikan posko kerja di pemberhentian pertama, tempat paket-paket peduli dibagikan bersama pakaian dan makanan vegan yang baru disiapkan. Banyak orang yang setelah membaca selebaran SOS mengerti mengapa pola makan vegetarian adalah solusi terhadap pemanasan global dan menawarkan untuk membantu menyebarkan pesan tersebut. Seorang organisator masyarakat mengatakan bahwa ia adalah s e o r a n g vegetarian dan Seorang ibu dan anak-anaknya merasa m e n y a t a k a n senang menerima bekal bantuan. terima kasihnya secara tulus kepada Maha Guru Ching Hai atas kedermawanan dan kasih Beliau. Banyak orang tua yang sangat tersentuh oleh hadiah dari Guru dan berulang kali berseru, “Tuhan Memberkatimu!” Surat ucapan terima kasih Tim bantuan juga pergi menyampaikan dari Gardens of Daytona Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
89
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan bingkisan dari rumah ke rumah di sebuah wilayah dimana banyak orang yang sudah terlantar beberapa hari, dan tim terkesan ketika melihat teman-teman, keluarga, dan para tetangga begabung bersama untuk menolong satu sama lainnya. Mereka berharap semakin banyak orang yang menyadari pentingnya beralih ke gaya hidup yang penuh kasih tepat pada waktunya untuk menghindari bencana di masa depan.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Banjir di Florida, AS Keterangan
Jumlah (US$)
Makanan dan perbekalan (nasi, kacang polong, mie, sereal, gula, garam, kentang, makaroni, jagung, saus tomat, jus, biskuit, cangkir buah, sabun, shampoo, pasta gigi, sikat gigi, kertas toilet, alat-alat pembersih pribadi dan peralatan pertolongan pertama) Transportasi (sewa truk dan besin) Total
Kuitansi
11.647,74
A
338,50
B
US$ 11.986,24
Kebakaran Memperlihatkan Kebaikan Hati dan Iman Warga Oleh Grup Berita Georgia dan Karolina (Asal bahasa Inggris)
D
engan bantuan uang senilai US$15.000 dari Maha Guru Ching Hai, rekan-rekan inisiat dari Karolina dan Georgia, AS berangkat ke Pantai Myrtle, Karolina Selatan pada tanggal 28 April 2009 untuk memberikan bantuan kepada keluarga yang terkena amukan api yang membakar 20.000 ekar (30.000 mil persegi) selama seminggu, menghancurkan 76 rumah, dan merusak 96 lainnya. Kerugian diperkirakan sebesar US$16 juta. Dengan rahmat Tuhan, tidak ada yang terluka atau meninggal. Di daerah Barefoot Resort yang sangat parah, CEO Coastal South Carolina Chapter dari Palang Merah Amerika, Angela Nicholas dengan baik hati memberitahu para inisiat tentang tempat-tempat para korban berada yang terpencar-pencar di antara hotel-hotel yang berbeda dan rumah-rumah tetangga. Untuk membalas kebaikannya, mereka memberikan buku Guru Hewan-Hewan Liar yang Mulia kepadanya dan juga memberikan satu buku kepada saluran WMBF News setempat. Mereka lalu mengunjungi banyak keluarga dan memberikan perbekalan kebutuhan sehari-hari, makanan, sedikit uang, dan bukuBaik kaum tua maupun muda buku Guru kepada mereka. Mereka mendengar banyak cerita yang senang membaca buku Guru memperlihatkan keindahan dari kebaikan manusia dalam menghadapi Hewan-Hewan Liar yang Mulia 90
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan tragedi. Plagas, sebuah keluarga dengan enam orang anggota yang tidak mempunyai asuransi rumah dan sedang tinggal di sebuah tenda memberitahu mereka apa yang terjadi saat kebakaran, dan bagaimana mereka bisa berhasil meloloskan diri bersama kucing dan anjing mereka. Seorang wanita mengatakan bahwa suaminya, Bapak Fergeolle, telah menolong beberapa tetangga mereka termasuk Ibu Hedesh, seorang wanita berusia 70-an yang ia bawa dari tempat tidurnya, sehingga menyelamatkan nyawanya. Setelah mendengar tindakan kepahlawanannya, Guru memberikan uang kepada Bapak Fergeolle sebesar US$1.500 dan Ibu Edesh US$1.000. Polisi setempat juga sangat membantu dan memberitahu mereka tempat untuk menemukan para korban lainnya. Seorang petugas yang memperhatikan stiker bemper “Jadilah Vegetarian, Bertindaklah Hijau, Selamatkan Bumi” merasa senang saat menerima sebuah selebaran SOS dan mengatakan bahwa ia “bertindak hijau sepenuhnya” dan akan membantu menyebarkan pesan tersebut.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Kebakaran di Karolina Selatan Keterangan Makanan (Biskuit, air, jus dan makanan kaleng) Perbekalan kesehatan (popok, lap bayi, sikat gigi dan pasta gigi) Sumbangan tunai kepada para korban Total
Jumlah (US$) 303,34
Kuitansi A
1.090,85
B
3.900,00
C
US$ 5.294,19
* Selama operasi bantuan tersebut, anggota tim membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka.
Kasih untuk Hewan-Hewan yang Tidak Berdaya di Irak Oleh Grup Berita AS (Asal bahasa Inggris)
P
ada bulan September 2007, Lembaga Internasional Pencegahan Kekejaman terhadap Hewan (SCPA) mengadakan “Operation Baghdad Pups”, sebuah program yang menyatukan kembali para prajurit pria dan wanita AS yang merawat anjing yang pernah terlantar di Irak. Begitu mendengar tujuan mulia ini, Maha Guru Ching Hai menyumbang US$3.000 untuk proyek tersebut. Pada tanggal 1 Februari, Tahun Emas 6 (2009), SPCA membalas dengan sebuah surat untuk mengungkapkan rasa terima kasih mereka, menjelaskan pertalian yang mendalam antara para prajurit pria dan wanita dengan hewanhewan yang mereka adopsi dan mengucapkan terima kasih kepada Maha Guru Ching Hai atas hadiah kasih Beliau yang memungkinkan banyak anjing terselamatkan dengan mengembalikan mereka ke rumah yang penuh perhatian dan aman.
Surat ucapan terima kasih dari SPCA Internasional atas sumbangan US$3.000 dari Guru Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
91
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan
Australia
Bantuan Tepat Waktu bagi Korban Banjir di Australia Oleh Grup Berita New South Wales (Asal bahasa Inggris)
B
elakangan ini, Pelabuhan Coffs dan kotakota tetangga sepanjang pesisir utara tengah di New South Wales telah berkalikali mendapat serangan banjir besar. Dengan berkat dari Guru, inisiat dari New South Wales membentuk tim penyelamat dan tiba di Pelabuhan Coffs pada tanggal 6 April 2009 untuk menilai kondisi banjir itu. Mereka bertemu dengan pekerja Layanan Darurat Negara yang dengan baik hati memberitahu mereka daerah terburuk yang terkena dampak banjir, yaitu Bellingen, Urunga, Pulau Newry, dan Pelabuhan Coffs. Satu dari tempat yang dikunjungi oleh tim adalah Marina Crescent, yang telah dua kali terkena banjir selama 6 minggu dengan ketinggian banjir mencapai satu meter. Meskipun tidak ada yang terluka namun banyak rumah yang kosong, karpet dan alat perlengkapan rumah tangga berceceran di sepanjang jalan dan taman serta garasi dilapisi lumpur. Juga banyak kendaraan yang rusak karena banjir. Banyak korban banjir yang merasa bahagia saat menerima barangbarang bantuan dan dengan tulus berterima kasih atas bantuan penuh kasih dari Guru.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Banjir di Australia Keterangan
Jumlah (AU$)
Makanan (mie instan, biskuit, roti, permen dan air minum) Matras, bantal, matras anjing, sepatu boot karet, bingkisan hadiah Sumbangan tunai Total
Kuitansi
6.853,31
A
12.570,90
B
500,00
C
AU$ 19.924,21 (US$ 14.092,40)
* Selama operasi bantuan tersebut, anggota tim membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka. 92
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan
Kirgizstan
Perhatian Tanpa Pamrih bagi Korban Tanah Longsor Oleh Tim Bantuan Korea (Asal bahasa Korea)
P
ada tanggal 16 April 2009, tanah longsor menyapu sebuah desa di Kirgiztan, Asia Tengah. 16 orang kehilangan nyawanya dan tiga tempat tinggal hancur, membuat penghuninya menjadi tunawisma. Ketika mendengar tragedi ini, Maha Guru Ching Hai menyumbang US$10.000 untuk memberi bantuan darurat bagi mereka yang sangat membutuhkan. Tambahan US$10.000 untuk biaya perjalanan dibayar sendiri oleh anggota Asosiasi kami. Tim Penyelamat Korea tiba pada tanggal 8 Mei di Desa Raykomol, Jalalabad yang terkena tanah longsor. Ketika melihat kondisi korban yang selamat hidup dengan berjejalan, tim memberikan bantuan uang tunai agar mereka dapat membangun rumah dan membeli barang yang dibutuhkan. Kotak pakaian seberat 15 kg juga diberikan untuk membantu mereka yang kehilangan barang-barang miliknya. Mereka menyampaikan terima kasih mereka secara tulus kepada Maha Guru Ching Hai atas bantuan-Nya yang tepat waktu. Tanda terima untuk bantuan tanah longsor Kirgiztan sebesar US$10.800
Tajikistan
Kasih Tak Berujung bagi Sekolah Panti Asuhan No 12 Oleh Tim Bantuan Korea (Asal bahasa Korea)
S
etelah tim bantuan Korea mengunjungi Sekolah Panti Asuhan No 12 di Khorugh, Dataran Tinggi Pamir pada bulan Oktober 2008, dan membantu korban gempa di Tajikistan, bulan selanjutnya Maha Guru Ching Hai memberikan dana tambahan sebesar $US5.300 untuk membeli pakaian musim dingin dan buku untuk 53 anak yang tinggal di panti asuhan. (Silakan lihat di Majalah Berita #201 untuk laporan yang lebih rinci.) Kemudian, karena kepedulian Beliau tentang kondisi bangunan Sekolah No 12 yang berisiko ditutup, Guru menawarkan tambahan sebesar $US50.000 untuk memperbaiki bangunan itu dan meningkatkan fasilitas di dapur, ruang makan, ruang cuci, dan kamar anak-anak. Sumbangan ini diberikan bersama dengan 250 pakaian Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
93
VEGETARIsme: Cara hidup penuh kasih
Kasih dalam Tindakan yang dibawa ke sekolah itu pada tanggal 2 Mei 2009. Ibu Guldona, direktur Sekolah No 12 meminta untuk memasang foto Guru di panti asuhan itu dan mengundang Guru untuk mengunjungi Tajikistan suatu hari nanti. Sebagai tambahan, Kepala Sekolah Seni Tajikistan menghadiahkan sebuah pakaian tradisional Tajikistan yang cantik sebagai tanda penghargaan bagi pekerjaan Maha Guru Ching Hai dan anggota Asosiasi-Nya. Surat terima dan terima kasih dari Ibu Guldona, kepala Sekolah No 12, untuk bantuan $US50.000 dari Guru
Ibu Guldona (kanan), kepala Sekolah No 12
Menyediakan Bantuan bagi Korban Banjir dan Longsor
Pada bulan Mei 2009, banjir dan tanah longsor di Tajikistan menelantarkan lebih dari 15.000 orang dan mengganggu pertanian, sumber energi, dan transportasi. Prihatin akan krisis tersebut, Maha Guru Ching Hai menyumbang US$10.000 dan tim penolong kami dari Korea Selatan pergi ke Dushanbe, tempat 2 keluarga telah kehilangan seluruh harta mereka karena tanah longsor yang hebat. Dana tunai sebesar US$700 diberikan untuk setiap keluarga. Ketika tiba di daerah Khuroson yang terkena dampak paling parah, tim membagikan US$9.000 kepada 340 keluarga untuk membiayai kebutuhan sehari-hari seperti tepung dan pakaian. Sekitar US$300 disediakan bagi tentara untuk meringankan kondisi mereka. Para penerima mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Guru Ching Hai atas kemurahan hati dan hadiah penuh kasih dari Beliau. Kami berterima kasih kepada semua pihak dalam misi ini dan berdoa agar orang-orang dapat dengan cepat memulai lagi kehidupan yang normal dan produktif serta agar Bumi akan segera terlepas dari bencana seperti itu seiring kita semua bersatu untuk memulihkan kestabilannya.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Banjir dan Tanah Longsor di Tajikistan Keterangan Bantuan tunai bagi korban tanah longsor di Khuroson Bantuan tunai bagi korban tanah longsor di Dushanbe Bantuan tunai untuk tentara Total
Jumlah (US$)
Kuitansi
9.000
A
700
B
300 US$ 10.000
C
* Selama operasi bantuan tersebut, rekan-rekan inisiat membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka. 94
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup penuh kasih
Kasih dalam Tindakan
Korea
Hadiah penuh Perhatian bagi Manusia dan Hewan yang Membutuhkan Oleh Tim Bantuan Korea (Asal bahasa Korea)
D
i Korea, musim gugur adalah musim untuk membuat kimchi, asinan kubis bergizi yang telah menjadi makanan musim dingin yang penting bagi masyarakat Korea. Tahun ini selama Festival Cinta Kimchi pertama di Center Youngdong (Sangju), anggota Asosiasi dari seluruh Korea Selatan berkumpul untuk membuat kimchi vegan pedas organik bagi masyarakat yang kurang beruntung. Kotak makanan sebanyak 120 dibagikan untuk para manula, janda, tunawisma, pusat orang cacat, dan penampungan hewan yang dijalankan oleh saudari inisiat dari Center Seoul. Setelah mengetahui acara tersebut, pada 11 Januari 2009 Maha Guru Ching Hai menyumbang US$5.000 bagi penampungan yang menjaga 40 anjing dan kucing. Hadiah tunai ini membantu operasi seharihari penampungan ini dan diterima dengan penuh rasa terima kasih. Atas nama Guru, Center Seoul juga mengirimkan beberapa makanan vegan untuk kucing dan anjing bersama dengan kasih Guru bagi seluruh penghuninya yang berharga.
Surat terima kasih dari saudari inisiat
Bangladesh
Orang-orang Berterima Kasih atas Bantuan Jasmani dan Rohani Oleh Tim Bantuan Formosa (Asal bahasa China)
B
angladesh akhir-akhir ini menderita rentetan bencana alam pada bulan April dan Mei. Yang pertama adalah badai topan Bijli yang menghantam pantai tenggara. Kemudian datang tanah longsor di Moulvibazar di timur laut, kemudian diikuti oleh badai topan Aila yang dahsyat di pantai selatan. Menghadapi kedatangan musim hujan di bulan Juni, Sungai Brahmaputra yang mengalir melalui India dan Bangladesh meningkat dengan tajam hingga terjadi banjir besar yang memicu tanah longsor di sekitar sungai. Sangat prihatin kepada orang-orang, Maha Guru Ching Hai membuat 4 jatah dana bantuan. Tim bantuan dibentuk oleh anggota Asosiasi kami di Taiwan untuk memberikan cinta kasih Guru yang besar beserta dana bantuan dan pergi ke area bencana untuk membantu para penduduknya. Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
95
VEGETARIsme: Cara hidup penuh kasih
Kasih dalam Tindakan
Pantai Tenggara Tim bantuan kami tiba di area terparah, daerah Cox’z Bazar dan Kota Teknaf, dimana kami menerima bantuan dari Bapak Ali Hussain, Bapak Juboraz, dan penduduk lokal yang baik hati. Kami juga mendapat informasi tentang situasi bencana dari Sekretaris Komisaris Divisi Chittagong. Kami kemudian membeli beras, milet, minyak sayur, gula-gula, dan kelambu untuk memenuhi kebutuhan darurat dari 750 keluarga dan yatim piatu di Teknaf. Pegawai tinggi dari Teknaf, Cox’s Bazar dan Chitaggong menyampaikan terima kasih sepenuh hati mereka atas kasih dan perhatian Maha Guru Cing Hai.
Moulvibazar Tim bantuan kami tiba di Moulvibazar pada bulan Mei 2008. Dengan bantuan dari Lembaga Bulan Sabit Merah lokal, kami mengunjungi dua keluarga yang benar-benar membutuhkan bantuan. Kami membeli barang-barang termasuk beras, kacang-kacangan, dan minyak goreng untuk keluarga pertama. Keluarga kedua telah kehilangan 5 anggota keluarga, menyisakan 2 gadis dan salah satunya telah meninggalkan sekolah untuk bekerja. Dari dana bantuan Guru, tim bantuan kami menyediakan biaya sekolah dan kehidupan untuk membantu tujuannya yaitu menyelesaikan studinya.
Pantai Selatan Pada tanggal 30 Mei, tim bantuan kami tiba di Satkhira yang berjarak 170 km dari ibukota Dhaka. Beberapa desa di bagian selatan Satkhira terserang penyakit dan orang-orang membutuhkan makanan dan minuman. Karena tentara telah menyediakan air minum dalam jumlah besar untuk penduduk, kami memusatkan bantuan pada persediaan makanan. Dengan bantuan Bulan Sabit Merah, kami membeli beras, kedelai, garam, dan minyak goreng yang kami bungkus dan kirimkan ke 14 desa yang paling parah dilanda. Selama pekerjaan ini, kami bertemu dengan Bapak H.M. Golam Reza, Polisi Militer Bangladesh yang sedang meninjau daerah itu. Dia sangat berterima kasih kepada Maha Guru Ching Hai dan Asosiasi kami dan mengundang kami untuk berkeliling dengan perahunya untuk meninjau daerah-daerah lain.
Sepanjang Sungai Brahmaputra Setelah menghubungi polisi lokal pada tanggal 11 Juli, kami bepergian
96
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup penuh kasih
Kasih dalam Tindakan sepanjang malam menuju Distrik Sunamganj yang terkena dampak paling parah. Tanggal 12 Juli, dengan bantuan LSM lokal-Bantuan untuk Penduduk Miskin, kami menemukan bahwa desa yang terpencil sedang membutuhkan bantuan. Dengan bekerja sama dengan mereka, tim bantuan kami menyalurkan bantuan beras, minyak goreng, lentil, garam, dan kentang untuk 400 keluarga yang membutuhkan. Kemudian kami bertemu seseorang yang membaca selebaran SOS kami dan berharap dapat melakukan pola makan vegan, menerjemahkan selebaran ke dalam bahasa Bangla, dan memiliki 10.000 salinan untuk dibagikan. Antusias serta kasihnya menggetarkan kami hingga menangis. Selama waktu ini, kami mempelajari situasi di Sirajganj ternyata lebih parah dan tiba di sana pada tanggal 13 Juli. Kami mendapat konfirmasi bahwa 4.000 keluarga dilanda dengan hebat sebanyak dua kali di Ullapara dan Raiganj. Pada hari berikutnya, kami membungkus bahan bantuan di institut pendidikan dan kemudian mengirimnya untuk dibagikan. Ada kejutan menyenangkan bagi kami, seorang profesor setuju bahwa industri peternakan bertanggung jawab atas pemanasan global dan berkata ia mulai melakukan diet vegan. Tersentuh oleh ajaran Guru dan pesan SOS di selebaran, ia mengajak kami untuk berbagi pesan “Jadilah Vegan, Bertindaklah Hijau dan Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Selamatkan Bumi” kepada seluruh Korban Badai Topan, Tanah Longsor, dan Banjir di Bangladesh mahasiswa! Setelah melihat bahwa institut tersebut tidak memiliki Keterangan Jumlah (Taka) Kuitansi perlengkapan yang layak dan Makanan (nasi, kacang-kacangan, kentang, 4.120.635 B1 kebanyakan muridnya miskin, sereal, minyak sayur, gula, garam) kami menyumbang 30.000 Taka Kelambu 200.000 B2 untuk bantuan kepada murid dan Dana sekolah (peningkatan peralatan, dana 30.000 B3 murid) peningkatan peralatan. Karya bantuan diselesaikan Membiayai pendidikan dan biaya kehidupan 153.000 B4 dengan lancar berkat kasih dan untuk panti asuhan 245.440 B5 berkah Guru, memberikan bantuan Lain-lain (kemasan, tas, transportasi) Taka 4.749.075 jasmani dan hiburan rohani secara Total (US$ 69.449) tepat waktu untuk menghibur orang-orang dalam situasi yang * Selama operasi bantuan tersebut, rekan-rekan inisiat membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka. sulit.
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
97
VEGETARIsme: Cara hidup penuh kasih
Kasih dalam Tindakan
Nepal
Perhatian Tulus untuk Keluarga yang Membutuhkan Oleh Grup Berita Kathmandu (Asal bahasa Inggris)
P
ada pagi hari tanggal 3 Mei 2009, sebuah badai kuat menghantam bagian timur Nepal dan berdampak besar terhadap 94 Komite Pembangunan Desa*, yang masingmasing terdiri dari beberapa desa di Kabupaten Rautahat. Lebih dari 500 rumah atapnya hilang, 6 orang meninggal dunia, dan banyak lainnya yang luka-luka. Setelah menghabiskan satu minggu mempelajari situasi di semua daerah yang terkena bencana, anggota Asosiasi kami dari Center Kathmandu membeli 400 tenda dan 350 kelambu dengan sumbangan yang penuh kasih dari Guru sebesar US$10.000 dan kembali ke Rautahat pada tanggal 21 Mei. Mereka bertemu dengan Kepala Kabupaten Kamalesh Prasad Sinha, Ketua Palang Merah Kabupaten Mohammed Mazrool Haq, dan Komisaris Polisi Ghanananda Bhatta pada hari berikutnya untuk membahas bantuan yang akan diberikan. Mereka lalu memutuskan untuk membagikan tenda-tenda dan kelambu kepada keluarga yang telah kehilangan orang yang mereka cintai atau sedang membutuhkan bantuan keuangan atau yang rumahnya mengalami kerusakan parah. Meskipun kondisi jalan berlumpur dan cuaca panas, tim bantuan menghabiskan waktu tiga hari dalam perjalanan dengan jip dan sepeda motor ke daerah-daerah terpencil untuk melakukan peninjauan dari rumah ke rumah lebih jauh lagi agar tidak ada keluarga yang tertinggal. Pada tanggal 25 Mei, mereka memberikan barang-barang bantuan langsung kepada orang yang membutuhkan di Kantor Polisi Kabupaten yang dihadiri oleh Ketua Palang Merah Kabupaten, Inspektur Polisi, Inspektur Polisi Militer, beberapa pejabat setempat dan relawan. Semua terkesan oleh kinerja dari rekan inisiat yang efisien dan belajar banyak strategi baru untuk menangani situasi darurat. Mereka mengucapkan terima kasih kepada Maha Guru Ching Hai atas kepedulian dan kasihnya yang sepenuh hati kepada para korban, dan mengatakan bahwa ini adalah bantuan pertama yang mereka terima sejak badai terjadi. Mereka juga senang menerima selebaran SOS dan informasi mengenai vegetarisme sebagai gaya hidup mulia dan solusi terhadap krisis pemanasan global saat ini, sekaligus belajar mengenai Guru dan misi-Nya. Tambahan tenda dan kelambu diberikan kepada orang-orang di desa-desa terpencil pada tanggal 31 Mei melalui Palang Merah Nepal. Masyarakat Palang Merah Nepal dan Kantor Polisi kabupaten di Rautahat mengirimkan surat penghargaan terima kasih kepada anggota Asosiasi kami atas kerja keras dan pengabdian mereka. Saluran berita nasional Avenues Television dan koran lokal By Pass Daily meliput semua operasi bantuan ini. * Komite Pembangunan Desa serupa dengan Kotamadya. 98
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Surat terima kasih dari Kantor Polisi Kabupaten dan Masyarakat Palang Merah, Rautahat
VEGETARIsme: Cara hidup penuh kasih
Kasih dalam Tindakan Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Korban Badai di Rautahat, Nepal Keterangan 400 Tenda 350 Kelambu Bantuan uang untuk keluarga yang membutuhkan Lain-lain (penginapan, transportasi, makanan, percetakan, dll) Total
Jumlah (NPR) 516.400 50.700
Kuitansi N1 N2
62.000
N3
42.876
N4
NPR 671.976 (US$ 8.538.53)
Filipina
Upaya Pertolongan untuk Korban Topan Musim Panas Oleh Tim Bantuan Formosa (Asal bahasa China)
P
ada tanggal 3 Mei, Topan Kujira menyapu Provinsi Sorsogon di Filipina, menyebabkan banjir dan tanah longsor yang membuat puluhan ribu orang menderita. Maha Guru Ching Hai langsung menyumbangkan US$20.000 untuk karya bantuan. Pada tanggal 9 Mei, sebuah tim bantuan dari Formosa dikirim ke Manila dan pergi ke daerah-daerah di Provinsi Sorsogon yang dilanda bencana itu pada hari berikutnya. Dengan informasi dari Kantor Gubernur bahwa sekitar 9.000 rumah tangga dalam keadaan sangat membutuhkan, tim memutuskan untuk menyiapkan 10.000 paket barang-barang bantuan untuk dibagikan di lima wilayah yang mengalami kerusakan paling serius yaitu Bulan, Juban, Magallenes, Matnog, dan Bacon. Lalu, dengan bantuan dari pemerintah, tim bantuan kami membeli 602 karung beras dengan harga yang murah, begitu juga dengan gula, kecap, bubuk nasi dan perlengkapan lain dari supermarket lokal terbesar. Barang-barang tersebut dibagikan pada tanggal 13 dan 14 Mei bersama dengan selebaran SOS Perubahan Iklim dengan maksud untuk memberitahu orang-orang bahwa bencana alam berhubungan dengan pemanasan global dan bahwa pola makan nabati dapat membalikkan keadaan secara signifikan. Para pejabat pemerintah provinsi dan biro kesejahteraan sosial lokal di lima wilayah mengungkapkan rasa terima kasih mereka yang sedalamSurat penghargaan dari dalamnya kepada Maha Guru Ching Hai. Pemerintah Provinsi Sorsogon
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
99
Damai: Cara hidup mulia
Kasih dalam Tindakan Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Usaha Bantuan Korban Topan di Filipina Keterangan Makanan (nasi, bubuk nasi, gula, kecap, permen, biskuit) Kemasan (kantung plastik)
Jumlah (Peso Filipina)
Total
940.469
Kuitansi P
12.642 Peso 953.111 (US$ 20.279)
* Selama operasi bantuan tersebut, rekan-rekan inisiat membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka.
Malaysia
Mengunjungi Suaka Margasatwa Bahtera Nuh Oleh Grup Berita Johore Bahru (Asal bahasa China)
P
ada tanggal 14 Februari, Tahun Emas 6 (2009), rekan inisiat dari Center Johore Bahru pergi ke Suaka Alam Margasatwa Bahtera Nuh di Pekan Nanas di Negara Bagian Johore untuk mengunjungi pendirinya Bapak Raymond Wee. Atas nama Maha Guru Ching Hai, mereka memberikan uang sejumlah US$10.000 untuk membantu memberi makanan dan merawat para satwa tersebut. Mereka juga memberi beliau sebuah DVD yang berisikan program Supreme Master Televesion dan video Anjing-Anjing dan Burung-Burung dalam Hidupku kepada suaka sebagai oleh-oleh. Bapak Wee sangat berterima kasih kepada Guru atas Bapak Raymond Wee, pendiri dari Suaka kemurahan hati-Nya. Beliau berkata bahwa sumbangan ini akan Margasatwa Bahtera Nuh (kanan) sangat membantu untuk membiayai pengeluaran untuk makanan hewan serta obat-obatan untuk anjing tua dan sakit-sakitan. Beliau juga berterima kasih kepada Supreme Master Television atas laporannya mengenai suaka ini sehingga memungkinkan lebih banyak orang untuk mengetahuinya, lalu mengunjungi tempat penampungan satwa ini. Saat ini, suaka ini menyediakan tempat tinggal untuk 750 anjing, 500 kucing, dan juga beberapa kuda, monyet, dan angsa. Dalam rangka untuk membiarkan hewan-hewan dapat hidup di lingkungan yang baik, Bapak Wee bahkan menjual toko dan rumahnya. Karena butuh uang yang sangat banyak untuk Kuitansi dari Bapak Raymond Wee memberi makanan dan merawat para hewan tersebut, suaka ini sering untuk sumbangan Guru sebesar kekurangan dana. Untungnya, suaka ini telah berhasil mengatasi US$10.000 (RM36.166,05) kesulitan tersebut dengan sumbangan-sumbangan dari para pengusaha dan pendukung antusias. Bapak Wee berharap bahwa suatu hari Maha Guru Ching Hai dapat berkunjung ke Suaka Margasatwa Bahtera Nuh secara pribadi, dimana dia akan dengan senang hati memperkenalkan temanteman hewan kepada-Nya. 100
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Damai: Cara hidup mulia
Kasih dalam Tindakan
Indonesia
Pengaturan dan Kasih Guru Menolong Penduduk Desa Korban Banjir Oleh Grup Berita Indonesia (Asal bahasa Indonesia)
S
etelah mendengar keprihatinan Guru mengenai banjir di Sulawesi Barat pada bulan Januari 2009, inisiat dari Center Bali membentuk sebuah tim bantuan dan tiba di Polewali pada tanggal 15 Januari. Tim tersebut langsung pergi menuju Palang Merah Indonesia setempat untuk membahas persediaan bantuan dan pada hari berikutnya membagikan barang-barang di Desa Sepabatu, Kabupaten Majene. Sekitar 400 keluarga dari 6 desa mendapat paket bantuan yang berisi sebuah selimut, kompor, panci, peralatan makan, dan karpet. Wajah-wajah penduduk desa bersinar dengan penghargaan atas cinta kasih dan kemurahan hati Guru Ching Hai saat mereka menerima berkah dan penghiburan-Nya dengan penuh syukur. Pada tanggal 4 Maret 2009, tim bantuan anggota Asosiasi dari Malang dan Surabaya berangkat menuju Kota Lamongan yang mengalami banjir besar. Setelah berkonsultasi dengan tim bantuan pemerintah dan staf Palang Merah Indonesia, para inisiat pergi menuju Laren, daerah yang ditimpa bencana paling parah, dimana 9 dari 13 desa dilanda banjir. Mereka memberikan paket bantuan kepada warga desa untuk meringankan situasi mereka, berikut juga kantong plastik untuk membuat karung pasir untuk menghalangi air banjir. Pemerintah sangat menghargai bantuan darurat ini. Pada perhentian mereka berikutnya, tim bantuan ditemui oleh pejabat dari 6 desa dan kepala kabupaten setempat. Mereka menjelaskan kepada rakyat setempat bahwa memilih pola makan yang penuh kasih dapat menghasilkan dampak positif terhadap planet kita dan banyak warga desa berjanji untuk memperhatikan masalah ini. Semua warga desa bersyukur atas bantuan Guru, terutama karena tim bantuan adalah yang pertama datang ke daerah mereka. Karya bantuan berjalan lancar melalui bimbingan, perlindungan, dan cinta kasih Guru.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai dan Asosiasi-Nya untuk Bantuan Banjir di Indonesia Keterangan Jumlah (IDR) Kuitansi Makanan (Mie instan, biskuit) dan 29.300.440 A air minum Perbekalan (Tenda, selimut dan kantong plastik, kompor, karpet, 98.816.000 B dll) Biaya perjalanan (Transportasi 11.533.000 C dan akomodasi) IDR 139.649.440 Total (US$ 12.078) Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
101
Damai: Cara hidup mulia
Kasih dalam Tindakan
China
Guru Berikan Bantuan Bencana Tepat Waktu Laporan disusun oleh saudara inisiat di China (Asal bahasa China)
D
ari bulan Mei hingga Juli tahun ini, hujan sangat lebat yang jarang terjadi telah menyapu beberapa daerah di China yang menyebabkan sejumlah bencana. Dengan kepedulian yang besar terhadap masyarakat di sana, Guru yang penuh kasih memberikan bantuan keuangan dan menginstruksikan kepada para inisiat untuk segera menanggapi kebutuhan para korban.
Provinsi Shandong Dari tanggal 9 Mei hingga 11 Mei, sebagian Provinsi Shandong dilanda hujan lebat dan banjir hebat yang terjadi di Kabupaten Huiwen Kota Binzhou. Setelah mempelajari situasi, para saudara inisiat mengumpulkan dan membagikan 200 kantong terigu serta 50 kaleng minyak kacang sekaligus bantuan dana untuk membantu para kepala rumah tangga. Kepala Desa dengan sangat antusias membantu mengatur bantuan tersebut dan para penduduk setempat sangat bahagia dan bersukacita atas bantuan itu.
Provinsi Guizhou Pada tanggal 16 dan 17 Mei, hujan yang sangat lebat turun di Kabupaten Pingtang, Provinsi Guizhou yang memicu tanah longsor dan menimbulkan korban di Kota Pinghu. Kami mengumpulkan selimut-selimut dan susu bubuk kacang kedelai yang kami bagikan selama festival Perahu Naga pada tanggal 28 Mei. Kami juga memutar DVD “The China Study” untuk memberikan pengertian kepada masyarakat bahwa pola makan vegan dapat memberi pengaruh positif bagi kesehatan dan lingkungan mereka.
Provinsi Sichuan Menjelang akhir bulan Juni, hujan deras yang terus turun dan menimbulkan tanah longsor membuat dampak terhadap kehidupan 25 keluarga petani di Kotapraja Fuping, Kabupaten Liangping, Kota Chongqing. Kami membeli selimut, minyak, obat nyamuk, kantong plastik, handuk, dan bubuk detergen. Dengan bantuan Kantor Urusan Masyarakat Pedesaan setempat, barang-barang kebutuhan yang mendesak dan dana keuangan telah dibagikan pada tanggal 8 Juli. “Saya akan berusaha membalas kebaikan Anda di masa yang akan datang dan membimbing keluarga saya serta masyarakat setempat agar mereka harus saling membantu dengan cinta kasih,” kata petugas pemerintah yang sangat berterima kasih. Hujan yang luar biasa lebat pada tanggal 11 Juli menyebabkan banjir besar di kotapraja Fangui, Kabupaten Yihan, Kota Dazhou. Banyak rumah yang rusak dan tanah pertanian terendam. Kami segera membeli selimut, detergen, handuk, beras, mie, dan sayur-sayuran lalu mengirimkannya ke Sekolah Menengah Fangui tempat orang-orang mengungsi untuk sementara. Dana bantuan bencana juga telah dikirimkan untuk 17 rumah yang rusak berat. Masing-masing orang menerima brosur Cara Hidup 102
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Damai: Cara hidup mulia
Kasih dalam Tindakan Alternatif untuk membantu mereka menyadari bahwa peternakan adalah penyebab sebenarnya di balik semua bencana dan menganjurkan mereka untuk segera beralih ke gaya hidup penuh kasih tanpa daging.
Provinsi Jiangxi Pada tanggal 10 Juli, dengan berkat kasih dari Guru, kelompok inisiat Jianxi melakukan perjalanan ke tiga desa di Kabupaten Dayu Dongshan di Kota Nanan, Changjiang di Kota Chijiang, dan Zhouwu di Kota Xincheng untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang sedang dalam kondisi mengenaskan akibat hujan yang sangat lebat. Selain itu juga untuk membagikan perlengkapan pencegah serangan panas, minuman, dan brosur Cara Hidup Alternatif kepada penduduk setempat. Kami juga memberikan bantuan keuangan yang dibutuhkan kepada para kepala keluarga.
Provinsi Hunan Dari tanggal 28 Juni sampai 2 Juli, banjir menyapu Zhangjiajie, Huaihua, dan Loudi, menyebabkan puncak gunung longsor, menggenangi tanah-tanah pertanian, dan merobohkan rumah-rumah di beberapa wilayah. Pada tanggal 7 Juli, kami membagikan beras dan menyumbangkan uang untuk orang-orang yang tinggal di Kabupaten Zhangjaijie Cili dan Kabupaten otonomi Huaiua Mayang Miao yang rumahnya hancur atau rusak berat. Pada tanggal 9 Juni, seluruh Kabupaten Suining ditimpa hujan yang sangat lebat yang memicu longsornya puncak gunung yang membawa malapetaka. Pada tanggal 9 Juli, kami membagikan 3.240 kg beras yang dibeli dari pabrik penggilingan beras kabupaten. Hari berikutnya, dengan bantuan petugas administrasi, kami membawa lebih dari 15.000 kg beras dan 1.190 kg mie untuk masyarakat di Kotapraja Egongling Tong dan Miaozu.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Bencana Banjir di China Keterangan Makanan (beras, mie, terigu, bubuk kedelai, minyak, susu bubuk untuk bayi, sayur mayur, biskuit, air minum) Bantuan tunai untuk para korban Keperluan hidup (Perlengkapan pencegah panas, selimut, handuk, detergen, obat nyamuk) Transportasi Total
Jumlah (RMB)
Kuitansi
140.170
F1
37.000
F2
32.555
F3
922 ¥ 210.647 (US$ 30.796.35)
F4
* Selama operasi bantuan tersebut, rekan-rekan inisiat membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka. Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
103
Damai: Cara hidup mulia
Kasih dalam Tindakan
Membantu Korban Badai Es di Provinsi Anhui Oleh saudara inisiat di China (Asal bahasa China)
T
epat tanggal 3 Juni 2009, 63 kabupaten dan distrik di 15 kota di Provinsi Anhui, termasuk Suzhou, Haozhou, Huaibei, Anqing, telah dihantam hujan es yang disertai angin ribut. Perhitungan awal menunjukkan sekitar 4,82 juta orang menderita dampaknya. Guru kita yang penuh kasih segera menginstruksikan para saudara inisiat untuk mengirimkan bantuan. Pada tanggal 14 Juni, para inisiat tiba di tempat yang dilanda bencana di Licang, Kabupaten Mengcheng. Mereka memberikan barang-barang kebutuhan seperti beras, minyak lobak, buncis, dan gula batu. Walikota Licang yang juga sekretraris komisi partai dan Kepala Kantor Urusan Masyarakat Kabupaten menyambut mereka dengan hangat dan mempersembahkan spanduk penghargaan atas nama penduduk setempat. Dengan bantuan petugas setempat, semua bahan bantuan bisa menjangkau 140 kepala keluarga dan 50 orang yang tinggal di panti jompo dan bantuan keuangan yang lebih besar untuk 4 keluarga yang mengalami dampak yang lebih parah. Siang itu, Kabupaten Mengcheng kembali ditimpa badai topan, angin kencang, dan hujan es yang menimbulkan korban dan kerusakan parah. Pada tanggal 18 Juni, para inisiat kembali membeli beras, minyak lobak, tepung gandum, dan juga tas sekolah untuk diberikan ke Kota Tancheng. Dengan dibantu oleh petugas setempat, mereka membagikan barang-barang tersebut kepada sekitar 200 kepala keluarga dan mengunjungi 200 keluarga yang paling menderita kerusakan dan memberikan bantuan barang maupun uang. Selanjutnya, mereka memberikan tas sekolah yang cantik untuk para siswa di Sekolah Dasar yang sangat gembira dan memberi salam kepada mereka. Itu adalah saat-saat yang paling menyentuh. Sungguh merupakan harapan kami bahwa setiap orang akan memilih gaya hidup penuh kasih tanpa daging dan bahan hewani untuk mencegah akibat negatif dari pemanasan global.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Korban Badai Es di Provinsi Anhui, China Keterangan Makanan (beras, mie, minyak, susu bubuk untuk bayi, sayursayuran, biskuit, air minum) Bantuan keuangan Transportasi Alat-alat tulis (tas sekolah, pulpen, buku tulis, kapur tulis, papan tulis, komputer untuk mengajar) Total
Jumlah (RMB)
Kuitansi
49.922
C1
4.800 2.000
C2 C3
1.560
C4
¥ 58.282 (US$ 8.545)
* Rekan-rekan inisiat yang ikut dalam bantuan tersebut, membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka. 104
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Damai: Cara hidup mulia
Kasih dalam Tindakan
India
Membantu Meringankan Dampak Cuaca Ekstrem di India Oleh Grup Berita India (Asal bahasa Inggris)
P
ada tanggal 3 Januari 2009, sekolah-sekolah di ibukota India New Delhi ditutup untuk beberapa minggu karena suhu yang membekukan, angin yang kencang, dan kabut yang berisiko pada kesehatan para siswa. Mengetahui banyak orang tanpa perlindungan yang cukup dari cuaca dingin hebat yang sebagian besar ada di India bagian utara, Maha Guru Ching Hai segera menyumbang US$10.000 dan dengan bantuan wakil hakim daerah, tim kami mengirimkan selimut wol dan barang-barang kebutuhan lain yang diperlukan oleh masyarakat agar tetap hangat. Ahli bedah Palang Merah Dr. Shyam Swaroop dan sukarelawan lainnya juga turun tangan membantu meringankan pekerjaan di Lucknow. Masyarakat setempat sangat berterima kasih dan terharu atas kasih Guru Ching Hai yang tanpa pamrih. Kami berdoa agar temperatur yang ekstrem ini akan mereda setelah banyak orang menjalankan gaya hidup yang penuh kasih seperti pola makan vegan.
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Cuaca Dingin di India Keterangan Selimut, pakaian, sweater, syal, kantong plastik Biaya perjalanan dan cetak selebaran Total:
Jumlah (INR) Kuitansi 465.863
A
37.944 INR 503.807 (US$ 10.697)
B
Berkah Kasih Tuhan Kepada Korban Badai Topan Oleh Tim Bantuan Formosa (Asal bahasa China)
P
ada tanggal 25 Mei, badai topan Aila memukul daerah-daerah di Bengala Barat sebelah timur India. Dilaporkan ada ratusan yang meninggal, sejumlah rumah hancur dan lebih dari 100.000 orang kehilangan rumah dan tidak memiliki tempat tinggal. Tim relawan dari Formosa melakukan dua kali perjalananan ke Bengala Barat pada bulan Juni, membawakan kasih serta sumbangan Guru masing-masing sebesar US$25.000 dan US$10.000. Kami bekerja sama dengan dua kelompok nirlaba lokal, Manav Jyot dan Kelompok Sadharmik yang membantu kami membeli makanan, obat-obatan, dan baju serta menemani kami selama perjalanan menuju daerah-daerah yang dilanda bencana. Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
105
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan Pada tanggal 7 Juni, beberapa anggota kami melakukan perjalanan dengan perahu ke Pula Bajar, sebuah desa yang berlokasi di sebelah selatan Kolkata untuk membagikan sejumlah barang bantuan yang pertama. Anggota yang lain dengan menggunakan perahu berangkat menuju Dhamakhali untuk menemui masyarakat dan melihat apa yang mereka butuhkan. Selama dua hari berikutnya, kami membeli makanan dari pasar lokal dan membagikannya ke sepuluh desa lebih yang berada di pinggir sungai di Dhamakhali. Regu sukarelawan kedua dari Formosa tiba di Kolkata pada tanggal 30 Juni untuk melanjutkan upaya bantuan. Di sebelah tempat mereka menginap, ada kuil Jain. Setelah mengetahui misi kami, pemimpin kuil Namra Muni dan murid-muridnya secara sukarela memberikan bantuan. Bahan-bahan bantuan termasuk makanan, kelambu, dan pakaian dibeli dua hari kemudian. Esok paginya, bersama-sama dengan lebih dari sepuluh sukarelawan dari kuil Jain, kami melanjutkannya ke desa yang paling parah terkena bencana yaitu Pathar Pratima. Ketika menerima perbekalan darurat disertai berkat dan kasih yang besar dari Guru, para penduduk desa berseri-seri gembira dan mengucapkan terima kasih atas cinta dan kepedulian Guru. Pada tanggal 4 Juli, Guru memberikan sumbangan lain sebesar US$10.000 untuk korban bencana di Assam setelah mengetahui tempat itu telah terkena banjir. Untuk menjangkau Lakhimpur, desa di negara bagian Assam yang paling parah terkena bencana, tim bantuan kami menyelidiki situasi dan barang-barang apa yang dibutuhkan melalui petugas pemerintah setempat. Berkat pengaturan Guru,
Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Bantuan Badai dan Banjir Siklon di India Keterangan Makanan (beras, biji-bijian, gula, minyak sayur, kentang, gandum, roti, biskuit, permen, nasi isi) Obat-obatan (anti diare dan obat anti inflamasi, bubuk pemurni air, pil sakti maag, tablet batuk) Pakaian, kelambu, senter Transportasi & jasa terkait Total
Jumlah (Rupee)
Kuitansi
1.158.066
D1
98.442
D2
696.150
D3
88.870 Rs. 2.041.528 (US$ 44.118)
D4
* Selama operasi bantuan tersebut, rekan-rekan inisiat membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka. 106
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan kami menjumpai Shri Dhiren Dutta, dermawan setempat dan anggota komunitas perdagangan yang dihormati. Dengan bantuan beliau, kami membeli bantuan makanan dan obat-obatan secara efektif, yang kemudian dibagikan ke masyarakat yang ada di sepuluh desa di Bhahpara dan Khamun. Tergerak oleh kasih Guru, Shri Dutta berkata bahwa beliau akan mengikuti pola makan vegetarian. Setelah itu beliau dengan bangga memasang spanduk yang berhubungan dengan nama Guru di pintu masuk sebagai pengingat bagi penduduk setempat atas pentingnya pola makan vegetarian untuk meredakan bencana yang membayangi akibat pemanasan global. Terima kasih atas berkat Tuhan, ketiga misi bantuan telah diselesaikan dengan lancar.
Au Lac
Melayani Sesama Warga yang Membutuhkan Oleh Grup Berita Au Lac (Asal bahasa Au Lac)
S
etelah Provinsi Ha Tinh dan Nghe An di Au Lạc Utara dihantam oleh tornado pada tanggal 29 Maret 2009, rekan Asosiasi kami pergi membawakan kasih Guru dan menyampaikan bantuan dana serta keperluan darurat lainnya kepada 117 keluarga yang mengungsi. Selanjutnya pada tanggal 18 Mei, tornado lainnya menyapu seluruh Provinsi Bac Cạn dan Thai Nguyen, meminta korban 2 nyawa dan menghancurkan banyak rumah dan tanaman yang siap dipanen. Dan juga, hujan lebat dan banjir telah menyebabkan longsor yang serius di daerah pegunungan yang menyebabkan putusnya komunikasi dan kerusakan jalan-jalan yang berdampak besar terhadap para warga di wilayah itu. Dengan bantuan guru sebesar US$10.000, para rekan Asosiasi kami segera membentuk tim bantuan, mengumpulkan barang-barang pokok, dan tiba dengan mobil di desa-desa terparah di Bac Cạn pada tanggal 22 Mei. Mereka mengadakan kunjungan khusus ke SMP Bac Cạn untuk membagikan makanan dan dana bantuan, membantu para guru dan murid untuk segera mengaktifkan kembali kegiatan mereka. Atas nama seluruh sekolah, kepala sekolah Bapak Ninh Thị Hao menyampaikan rasa terima kasih yang tulus kepada Guru. Keesokan harinya, dengan mengabaikan kondisi jalan dan daerah sekitar yang rusak berat, rekan Asosiasi kami melintasi sungai dan bukit untuk mencapai desa-desa terpencil yang jauh di dalam hutan dan pegunungan Provinsi Thai Nguyen untuk menyampaikan bantuan kepada setiap rumah tangga yang terkena musibah. Masyarakat sangat gembira menerima barangbarang dan dukungan spiritual yang tepat waktu dan sangat tersentuh oleh perhatian Guru yang penuh kasih dan berkat. Anggota tim bantuan sangat bersyukur atas kesempatan melayani sesama warga negara mereka dan membawakan pesan kasih kepada mereka yang kurang beruntung di Âu Lạc.
Rekan Asosiasi berdiskusi tentang tugas bantuan dengan Komite Garda Nasional Kota Bac Can, Komite Rakyat distrik Song Cau dan staf SMP Bac Can
Menbagikan hadiah kepada para siswa SMP Bac Can
Membagikan kasih dan hadiah dengan para pekerja yang sedang membersihkan sisa-sisa longsoran yang diakibatkan oleh hujan lebat.
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
107
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan
Surat terima kasih dari Komunitas Aulac atas bantuan dana dari Guru.
Pengeluaran Maha Guru Cing Hai untuk Bantuan Bencana Tornado di Au Lac Keterangan Sumbangan dana untuk 296 keluarga Makanan (mie instan, beras, bumbu, biskuit, dll) Obat-obatan, salep Total
Jumlah (VNĐ)
Kuitansi
170.300.000
A
33.085.000
B
2.500.000 VNĐ 205.885.000 (US$ 11.527)
C
* Selama operasi bantuan tersebut, rekan-rekan inisiat membayar sendiri biaya transportasi, makanan dan akomodasi mereka.
Inggris
Rumah Penuh Kasih bagi Para Satwa yang Membutuhkan Oleh Grup Berita Surrey (Asal bahasa Inggris)
P
ada bulan Mei, Tahun Emas 6 (2009), rekan Asosiasi Internasional Maha Guru Ching Hai merasa terhormat bisa menyampaikan surat Ucapan Terima Kasih istimewa dan sumbangan dana sebesar US$1.000 (£681,86) dari Maha Guru Ching Hai kepada Ibu Wendy Valentine, pencetus Suaka Margasatwa Hillside di Norwich, Inggris Raya. Suaka ini adalah rumah bagi 900 hewan lebih, yang sebagian besar telah mengalami kondisi mengerikan akibat industri peternakan, tapi sekarang hidup bebas dalam damai, berkat para pekerja di tempat tersebut yang penuh pengabdian. Suaka ini juga memperlihatkan perlakuan buruk di industri peternakan kepada publik. Ibu Valentine adalah seorang vegan dan sering menawarkan makanan lezat bebas hewani kepada para pengunjungnya seperti kue skon, kue-kue, roti isi, roti gulung dan bahkan es krim. Semoga Tuhan memberkati Wendy Valentine dan para staf di Suaka Margasatwa Hillside atas karya mulia mereka, dan kami berdoa agar seluruh hewan dan manusia akan segara hidup dalam damai, kebahagiaan, dan keamanan. 108
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Surat Ucapan Terima Kasih dari Ibu Wendy Valentine atas sumbangan US$1.000 dari Guru
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan
Prancis
Menyumbang kepada Lembaga Riset Medis dan Pengobatan Oleh Grup Berita Prancis (Asli bahasa Prancis)
P
ada bulan Desember Tahun Emas 5 (2008), Kota Roquebrune Cap Martin, Prancis mengadakan suatu kegiatan pengumpulan dana agar Asosiasi Penyakit Otot Prancis (Association Française contre les Myopathies, AFM) bisa mengadakan kerja sosial lebih banyak seperti perawatan penyakit otot syaraf dan mengurangi kecacatan pasien. Setelah mempelajari kegiatan itu, Guru menyumbangkan €20.000 kepada Asosiasi Penyakit Otot Prancis sebagai penghargaan atas karya indah Asosiasi ini dalam menyembuhkan penyakit otot syaraf dan membantu para keluarga pasien dalam kehidupan sehari-hari mereka. Guru juga menyumbangkan €50.000 kepada Yayasan Claude Pompidou untuk pembangunan lembaga penelitian penyakit dan pengobatan penyakit Alzheimer di Nice, yang dijadwalkan akan dibuka pada tahun 2011. Kami berdoa agar dengan berkat Tuhan dan pelayanan tanpa pamrih dari semua sukarelawan, karya besar lembaga ini akan Kuitansi dan ucapan terima kasih dari Asosiasi Penyakit Otot Perancis dan Yayasan Claude Pompidou. membawa manfaat bagi banyak orang.
Maroko
Bantuan Penuh Kasih Tiba bagi Kelompok Penyayang Hewan Oleh Grup Berita Paris (Asal bahasa Prancis)
Y
ayasan Helga Heidrich berbasis di Maroko, dekat Marakes, di Maghreb, suatu daerah yang merupakan kampung halaman kelompok etnis Berber. Daerah itu membentang di Gurun Sahara dan selama berabad-abad karavan-karavan membawa berita dan barang-barang berharga dari tempat-
tempat jauh ke daerah Barat melalui Maghreb. Yayasan ini dengan penuh kasih menyelamatkan dan menjaga sejumlah besar hewan agar sembuh dari penyakit, kelaparan, dan perlakuan yang kejam, tetapi membutuhkan ruang, obatobatan, tenaga kerja, makanan, dan air. Karena itu, ada kebutuhan yang terus menerus akan bantuan keuangan. Setelah mempelajari kebutuhan Yayasan itu, Hanane, seorang pahlawan Maroko yang menerima Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
109
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan Penghargaan Cinta Kasih Cemerlang Dunia dari Maha Guru Ching Hai di tahun 2006 (Silakan merujuk ke Majalah Berita No. 176 untuk rinciannya), mengajukan permohonan kepada Guru. Sangat tersentuh oleh cerita tersebut, Guru menyumbangkan €10.000 untuk membantu usaha-usaha Yayasan tersebut dalam memperhatikan rekan saudara dan saudari hewan kita pada bulan Februari, Tahun Emas 6 (2009). Organisasi ini berencana memakai hadiah Guru untuk membangun sebuah rumah bagi hewanhewan yang tertekan serta bagi mereka yang telah diselamatkan, dan juga sebuah pusat sterilisasi dan vaksinasi rabies. Sebagai tanggapan atas dukungan Guru yang penuh kasih, Yayasan Helga Heidrich menyampaikan kata-kata penghargaan sebagai berikut, “Tak terbayangkan betapa gembiranya saya sejak menerima email Anda. Sungguh, itu merupakan suatu cahaya di tengah kegelapan malam. Khususnya setelah serangkaian banjir minggu lalu! Nyatanya, Anda telah menolong kami, memberi kami harapan. Yakinlah, hewanhewan malang ini dan saya akan selalu berterima kasih atas bantuan Anda... Terima kasih Maha Guru Ching Hai dari lubuk hati saya yang terdalam dan mohon sampaikan rasa terima kasih kami kepada semua saudara dan saudari lain. Semoga Tuhan memberkati Anda!” Surat terima kasih dari Yayasan Helga Heidrich
Italia
Kebaikan penuh Kasih Mengalir kepada Para Korban Banjir Oleh Grup Berita Italia (Asal bahasa Italia)
P
ada pertengahan Desember 2008, suatu kondisi yang tidak biasa dan buruk di Italia menimbulkan sejumlah besar banjir, mengakibatkan ratusan orang yang tinggal di sepanjang Sungai Tiber kehilangan tempat tinggalnya. Venesia, Lazio, dan Roma adalah daerah yang tertimpa paling parah. Untuk membantu karya bantuan, Maha Guru Ching Hai dengan penuh kasih menyediakan bantuan keuangan dan tim bantuan yang terdiri dari para rekan inisiat setempat dibentuk dengan bantuan tiga saudara dari Taiwan dan Brasil. Tim bantuan kami membagikan 198 kantong formula untuk bayi/anak-anak dan 30 pemanas listrik kepada para korban yang terkena banjir dengan total biaya sebesar EUR 5.152,20. Mereka juga membagikan selebaran SOS dan buku contoh serta memperkenalkan kepada para warga cara tercepat dan termudah untuk menyelamatkan planet---pola makan vegan, dimana ada banyak orang yang setuju untuk mencobanya. Para penerima bantuan tersentuh oleh kepedulian dan kemurahan Guru. Di samping itu, para anggota staf dari Cooperativa Sociale San Saturnino, sebuah organisasi nirlaba yang mengabdikan diri untuk membantu kaum minoritas yang kurang beruntung, mengatakan bahwa ini adalah bantuan pertama yang tiba dari luar kota Roma, khususnya dari sebuah asosiasi internasional seperti Asosiasi Maha Guru Cing Hai. 110
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup damai
Kasih dalam Tindakan
A B Pengeluaran Maha Guru Ching Hai untuk Kegiatan Amal Lainnya Tempat
Tanggal
Uraian Kegiatan Mendukung langkah positif Taman Kanak-Kanak Waldorf dalam menerapkan menu berbasis tanaman bagi para Slovenia Des. 2008 muridnya, dan karenanya menjadikannya sebagai institusi pendidikan pra-sekolah Slovenia yang pertama yang menerapkan tanpa kekerasan dalam segala aspek kehidupan. Menyediakan cicilan ke-empat untuk Beasiswa Bequest Philipina Maha Guru Ching Hai, yang didirikan pada tahun untuk menyediakan kesempatan bagi kaum muda Filipina 10 Juni 2009 2005 Philipina untuk menerima pendidikan yang mungkin tidak bisa digapai akibat keadaan ekonomi yang minim. Sepuluh siswa telah diterima dalam program beasiswa tahun ini.
Jumlah (US$)
Total:
Lampiran
€ 2.000 (US$ 2.839)
A
$ 25.000
B
US$ 27.839
Pengeluaran untuk Kegiatan Amal dan Bantuan di Formosa dari Januari sampai Mei 2009 Jumlah Total dalam Tabel 1 and 2 = NT$ 951.234 (US$ 28.217)
Tabel 1: Kegiatan Amal dan Bantuan Tempat
Tanggal
Uraian Kegiatan
(Jumlah dalam NT$) Jumlah
Menjadi sponsor dalam penggalangan dana bantuan komunitas musim
Miaoli
05-01-2009 dingin bagi warga miskin dan memerlukan, diselenggarakan oleh Kantor
Taipei
14-01-2009
Taipei
14-01-2009
Tainan
14-01-2009
Miaoli
17-01-2009
Miaoli
19-01-2009
Kecamatan Hsihu untuk mengantar Tahun Baru Imlek Menyumbangkan 40 kotak besar pakaian hampir baru kepada orang jalanan, berkoordinasi dengan Biro Hubungan Sosial Kota Taipei dan Rumah Persinggahan Orang Jalanan dalam menyambut Tuhan Baru Imlek (didukung oleh para inisiat) Membeli pakaian musim dingin untuk para napi di Pusat Rehabilitasi Pecandu Narkoba Xindian dalam menyambut Tahun Baru Imlek Menyumbangkan 27 kantong besar makanan anjing vegetarian kepada Rumah Penampung Anjing Jalanan Xinying untuk menunjukkan cinta kasih kepada hewan-hewan Menyapu jalan Miaoli No. 28 dan jalan raya 119 untuk mendukung usaha perlindungan lingkungan Kantor Kecamatan Hsihu (didukung oleh saudara inisiat) Melakukan pemeliharaan lampu jalanan untuk mendukung kegiatan kepentingan umum dari Kantor Kecamatan Hsihu
50.000
Lampiran A
0 7.623
B
13.035
C
0 10.000
D
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
111
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan Tainan
Menghibur para napi di Penjara Buruh Tainan Mingde melalui acara
21-01-2009 Tahun Baru Imlek (didukung oleh para inisiat)
0
Taipei
23-01-2009
0
Kaohsiung
25-01-2009
Tainan
25-01-2009
Tainan
30-01-2009
Hualien
18-02-2009
Tainan
18-02-2009
Yunlin
21-02-2009
Miaoli
22-02-2009
Tainan
26-02-2009
Taipei
26-02-2009
Tainan
27-02-2009
Changhua
06-03-2009
Tainan
10-03-2009
Tainan
18-03-2009
Taipei
27-03-2009
112
Kunjungan bulanan ke Pusat Rehabilitasi Pecandu Narkoba Xindian untuk mengadakan diskusi spiritual, sesi belajar meditasi, percakapan Inggris dan kelas memasak vegetarian untuk para napi (didukung oleh para inisiat) Memberikan perhatian dan cinta kasih kepada orang jalanan melalui pendekatan Tahun Baru Imlek dan mendukung usaha Pemerintah Menjadi Vegetarian, Hijau dengan membagikan makanan kotak vegan gratis kepada orang jalanan setiap hari dari 19 sampai 25 Januari dan membagikan oleh-oleh uang tunai kepada mereka di Rumah Penampungan Orang Jalanan Kaohsiung Memberikan kehangatan dan cinta kasih kepada orang jalanan, orang jompo yang kekurangan dan kesepian melalui pendekatan Tahun Baru Imlek, dan mendukung usaha Pemerintah Menjadi Vegetarian, Hijau dengan membagikan 200 kotak makanan vegan gratis setiap hari dari 19 sampai 25 Januari, dan mengundang 370 orang jompo yang kekurangan dan kesepian untuk makan di sebuah restoran vegetarian Memberikan kehangatan dan perhatian kepada orang jalanan selama liburan Tahun Baru Imlek dengan memberikan mereka sleeping bag, selimut, jas, jaket, perlengkapan sehari-hari dan menyajikan makanan ringan vegan dan sup herbal panas kepada mereka Berusaha memurnikan masyarakat dan membagikan kabar kebenaran, kebajikan, dan keindahan, menyumbangkan buku rohani Maha Guru Ching Hai, Seni Surgawi (Celetial Art) kepada 28 perpustakaan, sekolah dan kelompok kepentingan umum di kota dan kabupaten Hualien (didukung oleh para inisiat) Menyumbangkan 30 kantong besar makanan anjing vegetarian ke Rumah Penampungan Anjing Jalanan Xinying dalam suatu acara pertunjukan cinta kasih kepada hewan-hewan Mendukung usaha pemerintah menghemat energi, menurunkan emisi karbon, menjadi vegetarian dan hijau dengan mengadakan seminar dan kegiatan berbagi informasi di Pusat Aktivitas Kota Taixi bagi orang jompo (didukung oleh para inisiat) Menjalankan usaha pembangunan komunitas dengan membantu kecamatan Hsihu mengatur lalu lintas dekat kuburan selama akhir pekan Hari Penyapuan Kuburan (didukung oleh para inisiat) Menyelenggarakan diskusi spiritual dan sesi belajar meditasi untuk para napi di Penjara Tainan (didukung oleh para inisiat) Kunjungan bulanan ke Pusat Rehabilitasi Pecandu Narkoba Xindian untuk mengadakan diskusi spiritual, sesi belajar meditasi, dan percakapan bahasa Inggris dan kelas memasak vegetarian untuk para napi (didukung oleh para inisiat) Mendukung usaha pemerintah menghemat energi, menurunkan emisi karbon, menjadi vegetarian dan hijau dengan mengadakan seminar dan aksi berbagi informasi di beberapa sekolah (didukung oleh para inisiat) Berusaha menjernihkan masyarakat dan berbagi kabar kebenaran, kebajikan, dan keindahan, menyumbangkan buku rohani Maha Guru Ching Hai, Seni Surgawi (Celestial Art) kepada Biro Hubungan Budaya Kabupaten Changhua dan 16 perpustakaan lokal (didukung oleh para inisiat) Menyelenggarakan diskusi rohani dan sesi belajar meditasi bagi para tahanan di Penjara Buruh Mingde Tainan (didukung oleh para inisiat) Menyelenggarakan diskusi rohani dan sesi belajar meditasi untuk para napi di Penjara Tainan (didukung oleh para inisiat) Kunjungan bulanan ke Pusat Rehabilitasi Pecandu Narkoba Xindian untuk mengadakan diskusi rohani, sesi belajar meditasi, dan percakapan bahasa Inggris dan kelas memasak vegetarian untuk para napi (didukung oleh para inisiat)
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
74.350
E
139.100
F
35.542
G
0
13.965 0 0 0 0 0
0 0 0 0
H
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan Tainan
Mendukung usaha pemerintah menghemat energi, mengurangi emisi
31-03-2009 karbon, menjadi vegetarian dan hijau dengan mengadakan seminar dan
Kaohsiung
12-04-2009
Tainan
18-04-2009
Keelung
21-04-2009
Tainan
22-04-2009
Changhua
26-04-2009
Tainan
30-04-2009
Tainan
30-04-2009
Tainan
30-04-2009
Hualien
30-04-2009
Taipei
04-05-2009
Kaohsiung
09-05-2009
Hualien
11-05-2009
Hualien
15-05-2009
Keelung
17-05-2009
Hualien
18-05-2009
Tainan
20-05-2009
Taipei
21-05-2009
aksi berbagi informasi di 20 sekolah lokal (didukung oleh para inisiat) Memperkenalkan pesan Jadi vegetarian, Bertindak Hijau dalam acara seni ruang terbuka yang diselenggarakan oleh Kantor Caigong Borough di kawasan Zuoying Membersihkan Pesisir Pantai Emas (Golden Coast) untuk mendukung perlindungan lingkungan (didukung oleh para inisiat) Membagikan pesan Jadi vegetarian, Bertindak Hijau dalam acara yang diselenggarakan oleh Biro EP Keelung untuk mempromosi gaya hidup berkelanjutan, pelestarian energi, Bumi yang lebih sejuk dan daur ulang sumber daya Merayakan Hari Bumi dengan menyelenggarakan dua seminar tentang Menjadi Vegetarian, Bertindak Hijau, Menyelamatkan Bumi di Biro EP Tainan, berpartisipasi dalam kegiatan konservasi sungai dan menyediakan makanan kotak vegan kepada semua peserta Merayakan Hari Bumi dengan seminar berjudul Menjadi Vegetarian, Bertindak Hijau, Menyelamatkan Bumi dan mendemonstrasikan cara memasak vegetarian di Biro Hubungan Budaya Kabupaten Changhua (didukung oleh para inisiat) Menyelenggarakan diskusi rohani dan sesi belajar meditasi untuk para tahanan di Penjara Tainan (didukung oleh para inisiat) Mendukung usaha pemerintah menghemat energi, menurunkan emisi karbon, menjadi vegetarian dan hijau dengan menyelenggarakan seminar dan kegiatan pembagian informasi di 24 sekolah lokal (didukung oleh para inisiat) Kunjungan bulanan ke Pusat Rehabilitasi Pecandu Narkoba Xindian untuk mengadakan diskusi rohani, sesi belajar meditasi, dan percakapan bahasa Inggris dan kelas memasak vegetarian untuk para tahanan (didukung oleh para inisiat) Mendukung usaha pemerintah menghemat energi, menurunkan emisi karbon, menjadi vegetarian dan hijau dengan menyelenggarakan tiga seminar di Sekolah Dasar Xinyi Kabupaten Hualien, mengundang tamu dari semua bidang profesi dan memberikan contoh makanan vegan gratis Mengadakan seminar pengangkatan jiwa dan mengajar meditasi atas undangan Universitas Katolik Fu Jen Institut Teologi, dan memberi kontribusi kepada Dana Perlindungan Anak Kandungan Berpartisipasi dalam Pameran Hari Ibu yang diadakan di Wilayah Hanshin untuk mendukung usaha pemerintah menghemat energi, menurunkan emisi karbon, menjadi vegetarian dan hijau Menyelenggarakan seminar dan menyediakan makanan vegetarian gratis untuk dicoba di stasiun kerja Nanhua dari Kantor Wilayah Hutan Hualien dalam mendukung usaha pemerintah menghemat energi, menurunkan emisi karbon, menjadi vegetarian dan hijau Menyelenggarkan seminar dan menyediakan contoh makanan vegan gratis untuk dicoba di Sekolah Dasar Jiali dalam mendukung usaha pemerintah untuk menghemat energi, menurunkan emisi karbon, menjadi vegetarian dan bertindak hijau Membersihkan Pantai Kota Dawulun untuk perlindungan lingkungan (didukung oleh para inisiat) Menyelenggarakan seminar pengangkatan jiwa, membagikan konsep Menjadi Vegetarian, Hijau dan menawarkan makanan ringan vegan kepada tahanan yang dibebaskan bersyarat di bawah Kantor Jaksa Wilayah Hualien Mengadakan diskusi rohani dan sesi belajar meditasi untuk para tahanan di Penjara Tainan (didukung oleh para inisiat) Kunjungan bulanan ke Pusat Rehabilitasi Pecandu Narkoba Xindian untuk mengadakan diskusi rohani, sesi belajar meditasi, dan percakapan bahasa Inggris dan kelas memasak vegetarian bagi para tahanan (didukung oleh para inisiat)
0 13.400
I
0 6.450
J
27.545
K
0 0 0
0
54.460
L
10.000
M
20.410
N
10.320
O
6.800
P
0 1.550
Q
0 0
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
113
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan
Taipei
Berpartisipasi dalam Festival Perahu Naga dalam Komunitas Nanmen,
25-05-2009 menyumbang 500 bakcang vegan kepada para peserta dan membagikan
Keelung
25-05-2009
Tainan
25-05-2009
Taoyuan
30-05-2009
Tainan
31-05-2009
Tainan
31-05-2009
informasi Menjadi Vegetarian, Bertindak Hijau (didukung oleh para inisiat) Merayakan Festival Perahu Naga dengan orang jalanan di Aula Komunitas Jiaren, membagikan mereka bakcang vegan dan perlengkapan sehari-hari Menyelenggarakan seminar Menjadi Vegetarian, Bertindak Hijau dan membagikan bakcang vegan kepada peserta dalam perayaan Festival Perahu Naga (didukung oleh para inisiat) Menyelenggarakan acara budaya Menjadi Vegetarian, Bertindak Hijau, Menyelamatkan Planet, acara-acara hiburan, konsultasi medis gratis, seminar EP, dan pencobaan makanan vegan gratis dalam bekerja sama dengan pemerintah kota Zhongli untuk mendukung usaha menghemat energi, menurunkan emisi karbon, menjadi vegetarian, dan hijau Mendukung kampanye pemerintah “Hemat Energi, Mengurangi Emisi Karbon, Menjadi Vegetarian, Bertindak Hijau” dalam komunitas Jingsui di Kota Yansui. Pencobaan makanan vegan gratis setelah kegiatan itu (didukung oleh para inisiat) Mendukung usaha pemerintah menghemat energi, mengurangi emisi karbon, menjadi vegetarian dan bertindak hijau dengan menyelenggarakan seminar dan aksi pembagian informasi di 17 sekolah lokal (didukung oleh para inisiat)
Total:
114
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
0 8.817
R
0
258.867
0
0 NT$ 762.234
S
VEGETARIsme: Cara hidup berkelanjutan
Kasih dalam Tindakan
Tabel 2: Pengeluaran Kegiatan Amal 2009
Januari
Februari
Taipei
1
5.000
1
5.000
1
5.000
1
5.000
1
5.000
1
Miaoli
5
15.000
3
9.000
3
9.000
3
9.000
3
9.000
2
Hsinchu
1
4.000
1
4.000
1
4.000
1
4.000
1
4.000
3
Taichung
1
5.000
1
5.000
1
5.000
1
5.000
1
5.000
4
Chiayi
─
─
1
2.500
1
2.500
1
2.500
1
2.500
5
Kaohsiung
1
5.000
1
5.000
1
5.000
1
5.000
1
5.000
6
Changhua
─
─
─
─
4
12.000
─
─
4
12.000
7
Yilan
─
─
─
─
1
3.000
─
─
1
3.000
8
Pingtung
─
─
─
─
─
─
─
─
1
3.000
9
Subtotal
9
$34.000
8
$30.500
13
$45.500
8
$30.500
14
$48.500
Jumlah
Jumlah Keluarga
Mei
Jumlah Keluarga
Jumlah
Jumlah Keluarga
April
Tempat
Jumlah
Jumlah Keluarga
Maret
(Mata uang: dalam NT$)
Jumlah
Jumlah Keluarga
Jumlah
Lampiran
Untuk melihat Kegiatan-kegiatan Bantuan Kemanusiaan oleh Maha Guru Ching Hai dan Asosiasi Internasional Beliau, silakan kunjungi
http://www.GodsDirectContact.org.tw/humanitarian (Daftar dapat diurutkan berdasarkan tahun, negara/daerah, dan jenis kegiatan.)
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
115
Damai: Cara Hidup mulia
Siswa Penghubung Kami di Seluruh Dunia P.O. Box 9, Hsihu, Miaoli 36899, Formosa, R.O.C. P.O. Box 730247, San Jose, CA 95173-0247, U.S.A.
Daftar berikut adalah beberapa negara baik yang memberikan kebebasan memeluk kepercayaan yang mendasar. Jika tidak ada siswa penghubung di area Anda, silakan hubungi kantor pusat atau kantor terdekat. ☼ AFRIKA * Benin • Cotonou / Mr. Yedjenou Georges / 229-93076861 /
[email protected] • Cotonou / Mr. Yedjenou Sylvestre / 229-21380404 /
[email protected] • Cotonou / Mrs. Hounwanou Sessito Lucie /
[email protected] • Porto-Novo / Mr. Hounhoui Mahougbe Didier / 229- 90 93 29 99 /
[email protected] * Burkina Faso: Ouagadougou / Mr. Yameogo Honore / 226-76 62 34 58 /
[email protected] * Burkina Faso: Ouagadougou / Mr. COMPAORE Paul / 226-76 44 03 32 /
[email protected] * Cameroon: • Douala / Mr. Daniel Xie / 237-3-3437232 /
[email protected] • Douala / Mr. Thomas KWABILA / 237-99-15-05-73 /
[email protected] * Dem.Rep. of the Congo: • Kinshasa / Center / 243-810583010 /
[email protected] • Kinshasa / Mr. Mbau Ndombe Abraham / 243-811433473 * Gabon / Libreville / Mr. Mouity Ludovic Bernardin / 241-07162358 /
[email protected] * Ghana: • Accra / Mr. Amuzu Kwei Samuel / 233-277607-528 /
[email protected] • Accra / Mr. Emmanuel Koomson / 233-244170-230 * Ivory Coast / Abidjan / Mr. Yao Koua Kou / 255-01246302 /
[email protected] * Kenya: • Nairobi / Center / 254-020-8010897 • Nairobi / Mr. Harold Dudi / 254-0202081068 /
[email protected] * Mauritius: • Port Louis / Mr. Janesh KISTOO / 230-2577520 /
[email protected] * Nigeria: Yenagoa / Ms. Harry Juliana / 234-8032365567 / 234-805 802 8206/
[email protected] * Rep. of the Congo: Brazzaville Center / 242-5694029, 242-5791640 /
[email protected] * R.S.Africa: • Cape Town / Center / 27-83-952-5744 /
[email protected] • Johannesburg / Mr. Tyrone Incendiario / 27 83 468 7001/
[email protected] * Togo: • Kpalime / Mr. Dossouvi Koffi / 228-905 42 76 /
[email protected] • Kpalime / Mr. Late Komi Mensa / 228-441 09 48 /
[email protected] • Lome / Mr. GBENYON Kuakuvi Kouakou / 228-902 72 07 /
[email protected] • Lome / Mr. GERALDO Misbaou / 228-022 78 44 /
[email protected] * Uganda: Kampala / Ms. Kigoonya Rosalyn / 256-772-675436 /
[email protected]
116
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
☼ AMERIKA * Argentina: Buenos Aires / Mr. Pablo Baez / 54-11-4381-9666/
[email protected] * Bolivia / Santa Cruz / Center / 591-3-3301758 /
[email protected] * Brazil: • Belem / Ms. Cleci de Brito Neves / 55-9188019288 /
[email protected] • Goiania / Mr. Eusmar Rodrigues Martins / 55-62-96016636 /
[email protected] • Recife / Recife Center /
[email protected] • Recife / Ms. Maria Vasconcelos de Oliveira / 55-81-3326-9048 /
[email protected] • San Paulo / Center / 55-11-5904-3083, 55-11-5579-1180 • San Paulo / Liaison office / 55-11-5083-7227 /
[email protected] • San Paulo / Mrs. Marcia Mantovaninni / 55-11-3083-5459 * Canada: • Edmonton / Mr. Tuan Anh Phan / 1-780-235-7578 /
[email protected] • London / Center / Mr. Bill Barton / 1-519-4952215 /
[email protected] • Montreal / Center / 1-514-764-4317 • Montreal / Mr. Terry Terrian / 1-514-764-3534 /
[email protected] • Ottawa / Center /
[email protected] • Ottawa / Ms. Sonal Pathak / 1-819-770-5516 /
[email protected] • Toronto / Center / 1-416-503-0515 • Toronto / Mr. Calvin Nhat Nguyen / 1-647-802-3459 /
[email protected] • Vancouver / Center /
[email protected] • Vancouver / Mr. Gary Chen / 1-604-710-7896 /
[email protected] • Vancouver / Mrs. Lisa Hollingberry / 1-604-725-8687 /
[email protected] * Chile: • La Serena / Mr. Ruben Augusto Bonilla Araus / 56-92967880 /
[email protected] • Santiago / Center / 56-2-6385901 /
[email protected] • Santiago / Mrs. Jacqueline Barrientos / 56-2-3147786 /
[email protected] * Colombia: Bogota Center / Ms. Yudy Liceth Guzman perdomo / 57-3003932587, 57-1-2030051 /
[email protected] * Costa Rica: • San Jose / Center / 506 22681045 • San Jose / Ms. Gabriela Azofeifa Murillo / 50622 80 47 35 /
[email protected] * Ecuador: • Loja / Mr. Alan LEE / 653-9722 0387 /
[email protected] • Loja / Mrs. Merrilyn LEE / 653-9722 0387 /
[email protected] * Honduras: Tegucigalpa / Mrs. Ondina Corrales Flores / 504-222-7733 /
[email protected] * Mexico: • Mexicali / Ms. Sonia Valenzuela / 1-928-317-8535 /
[email protected]
Damai: Cara Hidup mulia
• Mexico State / Ms. Laura Lopez Aviles / 52 55 58521256, 52 55 13974330/
[email protected] • Monterrey / Mr. Humberto Martinez / 521-81-1500 6818 /
[email protected] * Nicaragua: Managua /Center / 505-248-3651 /
[email protected] * Panama: • Panama / Center / 507-236-7495 • Panama / Mr. Cesar Ravel Sanjur Barrera / 507-6747-7122 /
[email protected] * Paraguay: Ciudad del Este / Mr. & Mrs. Italo Acosta / 595-61-578571, 595-983614592 /
[email protected] * Peru: • Cusco / Ms. Angelica Garcia Yanez / 51-19-96138612 /
[email protected] • Lima / Ms. Maria Isabel, Tuesta Angulo / 51-1-995264571 /
[email protected] • Trujillo / Ms. Maria Andrea Paredes Lopez / 51-44224908 /
[email protected] * Surinam / Mrs. Nian Li .Chen / 597–8664577 /
[email protected] * Uruguay : Montevideo / Mr. Esteban Ceron / 598-2-305 9288 /
[email protected] * Venezuela: Maracaibo / Ms. Dianela Carola Diaz Fereira / 58-4168605497 /
[email protected] * USA: § Arizona: Center / 1-602-264-3480 § Arizona / Mr. Elie Firzli / 1-602 692 5035 /
[email protected] § Arkansas: Ms. Cynthia Hudson / 1-479-981-1858 /
[email protected] § California: • Fresno / Ms. Frances Lozano / 1-559-322-9793 /
[email protected] • Los Angeles / Center / 1-714-924-5327 /
[email protected] • Los Angeles / Ms. Chiem, Mai Le / 1-714-924-5327 /
[email protected] • Sacramento / Mr. Thi Thai Le / 916-799-7768 /
[email protected] • Sacramento / Mr. Tuan Minh Le / 1-916-226-9197 /
[email protected] • San Diego / Center / 1-619-280-7982 • San Diego / Mr. Yichuan Pan / 1-858 248-7078 /
[email protected] • San Francisco / Mr. Blaise Scavullo / 1-510-965-3647 /
[email protected] • San Jose / Ms. Crystal Silmi / 1-510-421-2095 /
[email protected] • San Jose / Mr. Jingwu Zhang / 1-408-505-5824 /
[email protected] • San Jose / Ms. Mai Thanh Phan / 1-408-603-5037 /
[email protected] § Colorado: Mrs. Rachel Marzano / 1-720-229-0446 /
[email protected] § Florida: • Jacksonville / Mr. David Tran / 1-904-285-0265 /
[email protected] • Cape Coral / Mr. Long Huynh /1-239-593-1541 /
[email protected] • Orlando / Mr. Johnny Scott-Meza / 1-407-529-7829 /
[email protected] § Georgia: Mrs. Mireille Whritenour / 1-770-856-5421 /
[email protected] § Hawaii: Mr. Neil Trong Phan / 1-808-398-4693 /
[email protected] § Illinois: Ms. HaRim Lee / 1-773-351-5957 /
[email protected] § Indiana: Ms. Josephine Poelinitz / 1-317-842-8119 /
[email protected] § Kentucky: • Frankfort / Center /
[email protected] • Louisville / Mr. Lei Wang / 1-502-644-2804 /
[email protected] § Maryland: Ms. Joy Su / 1-443-812-2681 /
[email protected] § Maryland: Mr. Pete Theodoropoulos / 1-410-667-4428 /
[email protected] § Massachusetts: • Boston / Center /1-978-528-6113 /
[email protected] • Boston / Ms. Brooke Guthrie / 1-415-412-1336 /
[email protected] • Boston / Mrs. MyDung Truong / 1-617-480-2450 /
[email protected] • Boston / Ms. Li-Yu Chen / 1-781-228-1941/
[email protected] § Michigan: Ms. Jeanne Minier / 1-517-543-2341 /
[email protected] § Minnesota: Mr. & Mrs. Hoang Ta / 1-952-226-4203 8 /
[email protected]
§ Missouri: Ms. Mary Ella Steck / 1-573-230-3843 /
[email protected] § New Mexico: Mrs. Nga Truong / 1-505-256-3104 /
[email protected] § New Jersey: Center / 1-973-209-1651 /
[email protected] § New Jersey: Mr. Hero Zhou / 1-973 - 960 6248 /
[email protected] § New Jersey: Ms. Lynn McGee / 1-973-864-7633 /
[email protected] § New Jersey: Ms. Yu Linda Zhang / 1-732-752-6829 /
[email protected] § New York: • New York / Ms. Heidi Murdock / 1-631-905-6783 /
[email protected] • New York / Ms. Woan-Hwa Renee Sytwu / 1-973-462-8867 /
[email protected] § North Carolina: Mr. Fred Lawing / 1-704-614-4397 /
[email protected] § Ohio: Center /
[email protected] § Ohio: Mr. Suttschenko, Aaron /1- 513-325-9000 /
[email protected] § Oklahoma: Mrs. Tran, Thao / 1-918-292-8884 /
[email protected] § Oregon: Mrs. Xuan Cheng / 1 – 541 – 9054073 /
[email protected] § Pennsylvania: • Philadelphia / Mrs. Thao Le / 1-717 432 0720 /
[email protected] • Pittsburgh / Mr. Trung Kieu / 1-408 786 4856 /
[email protected] § South Carolina / Mr. Michael Stephen Blake / 1-407-474-3492 /
[email protected] § Texas: • Austin / Center / 1-512-396-3471 /
[email protected] • Austin / Mr. Hien Nguyen / 1-512-300-8929 /
[email protected] • Dallas / Center / 1-214-339-9004 /
[email protected] • Dallas / Mr. Tom Vennum / 1-360-223-0855 /
[email protected] • Dallas / Mr. Quang Nhat Vuong / 1-469-363-0896 /
[email protected] • Dallas / Ms. Xiaoyun Liao / 1-214-280-0621 /
[email protected] • Houston / Center / 1-281-955-5782 • Houston / Mrs. Ariane Liao / 1-713-774-5234 /
[email protected] • Houston / Ms. Judy Peng / 1-281-7944464 /
[email protected] • Houston / Mrs. Van Le Ngoc / 1-832-3671187 /
[email protected] • San Antonio / Mr. Adam Gomez / 1-210-313-5023 /
[email protected] § Virginia • Washington DC / Center /
[email protected] • Virginia / Mrs. Elaine Yu / 1- 703 533 1787, 1-571-2787457 /
[email protected] § Washington: • Seattle / Mr. Hoang Nguyen / 1-206-393-2852 /
[email protected] § Wisconsin / Middleton / Mrs. Corinna Gilson / 1-608-712-2887 /
[email protected] § Puerto Rico: Mr. Michael E. Jeffers / 1-787-231-0878 /
[email protected] § Puerto Rico: Mrs. Sonia Alfaro Jaco / 1-787-512-0286 /
[email protected] ☼ ASIA * Azerbaijan / Baku / Mr. Ahmad Shahidov / 994-55 205 65 65 /
[email protected] * Cambodia / Center / 855-16829811 /
[email protected] * Formosa: • Taipei / Center / 886-2-2706-6168 /
[email protected] • Taipei / Mr. Lee, Ming-Chien / 886-988134955 /
[email protected] • Miaoli / Mr. Chang , Jung Yao / 886-918917032 /
[email protected] • Kaohsiung / Mrs. Su Hsueh, Fang-Hsiu / 886-911-765211 /
[email protected] * Hong Kong: • Hong Kong / Center / 852-27495534
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
117
Damai: Cara Hidup mulia
• Hong Kong / Liaison office / 852-26378257 /
[email protected] * Indonesia: • Bali / Center / 62-361-231-040 /
[email protected] • Bali / Mr. I Nyoman Widyasa / 62-81558068909 /
[email protected] • Jakarta / Center / 62-21-6319066 /
[email protected] • Jakarta / Ms. Faye Yowargana / 62-815-9982537 /
[email protected] • Malang / Mr. Rudy Setiawan / 62-81-8330375 /
[email protected] • Medan / Center / 62-61-4514656 /
[email protected] • Medan / Ms. Erika Wijaya Ng / 62-85664065425 /
[email protected] • Surabaya / Center / 62-31-3810166 • Surabaya / Ms. Sri Riki Rejeki / 62-818316181 /
[email protected] • Yogyakarta / Mr. Udjang Harjanto / 62-274-897161 /
[email protected] * Israel: Tel Aviv / Mrs. Talya Tal /972-50-8511720 /
[email protected] * Japan: • Gunma / Ms. Ritsuko Takahashi / 81-90-1605-6863 /
[email protected] • Tokyo / Mrs. Hyakutake Toshiko / 81-90-4923-1199 /
[email protected] • Tokyo / Mrs. Yoshii Masae / 81-90-6542-6922 /
[email protected] • Tokyo / Mrs. Sato Rie / 81-80-5654-1688 /
[email protected] • Osaka / Center /
[email protected] • Osaka / Mr. Le Khac Duong / 81-90-6064-7469 /
[email protected] * Jordan / Mr. Jafar Marwan Irshaidat / 962 7 95119993 /
[email protected] * India / Mumbai / Bipin Thosani / 91-9833086680 /
[email protected] * Korea: • Andong / Mr. Jo Young Lae / 82-10-3366-5709 /
[email protected] • Andong / Mr. Kim Jin Hee / 82-10-4855-6855 /
[email protected] • Busan / Center / 82-51-334-9204 /
[email protected] • Busan / Mr. Byun Whan Yoong / 82- 010-6657-9736 /
[email protected] • Daegu / Center / 82-53-743-4450 /
[email protected] • Daegu / Mr. Hong, Sung-tae / 82-11-530-5254 /
[email protected] • Daejeon / Center / 82-42-625-4801 /
[email protected] • Daejeon / Mrs. Kim, Sun Je / 82-17-425-2390 /
[email protected] • Gwang-Ju / Center / 82-62-525-7607 /
[email protected] • Gwang-Ju / Mr. Lee Min Gyu / 82-116092243 /
[email protected] • Gwang-Ju / Mr. Kim Kyung Ro / 82-176222374 /
[email protected] • Incheon / Center / 82-32-579-5351 /
[email protected] • Incheon / Ms. Kong, Mee-Hee / 82-16-475-5303 /
[email protected] • Jeonju / Center / 82-63-274-7553 /
[email protected] • Jeonju / Mr. Choi Beyong Sun / 82-11-9715-9394 /
[email protected] • Sang Ju / Mr. Kim Jung Ki / 82-10-4782-7040 /
[email protected] • Seoul / Center / 82-2-5772158 /
[email protected] • Seoul / Mr. Kang Jin Tae / 82-11-263-3563 /
[email protected] • Ulsan / Mrs. Lee Mal Soon / 82-52-265-4766, 82-10-5142-4766 /
[email protected] • Wonju / Mr. Cheong, Kwang Hoon / 82-19-369-2509 /
[email protected] • Wonju / Mrs. Kim, Chin Suk / 82-10-4715-2509 /
[email protected] • Youngdong / Center / 82-54-5325821 /
[email protected] * Laos: Vientiane / Mr. Thongphet Sithammavong / 85620-5700785 /
[email protected] * Macau: • Macau / Center / 853-28532231 /
[email protected] • Macau / Liaison Office / 853-28532995 * Malaysia: • Alor Setar / Ms. Chin Chai Yean / 60-19-4118298 /
[email protected] • Johor Bahru / Mr. Wang Ah Sang / 60-16-7220779 /
[email protected]
118
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
• Kuala Lumpur / Center / 60-3-2145 3904 • Kuala Lumpur / Ms. Too Choon Lian / 60-17-342 2238 /
[email protected] • Kuala Lumpur / Ms. Chung Lee Woon / 60-12-275 0196 /
[email protected] • Penang / Center / 60-4-2285853 /
[email protected] • Penang / Ms. Yeap Boey Khim / 60-16-4563129 /
[email protected] • Perak / Mr. Ling Leong Hor / 6019-5572655 /
[email protected] • Perak / Ms. Chong Sin Foong / 6012-5173312, 605-288-2342 /
[email protected] * Mongolia: • Ulaanbaatar / Mr. Bayarbat Rentsendorj / 976-99774277 / quanyin_
[email protected] • Khotol / Mr. Chinsukh Uuter / 976-99110446 /
[email protected] • Khotol / Ms. Tsenddorj Tserendorj / 976-99370917 /
[email protected] * Myanmar: Ms. Thin Thin Lwin / 95-42-24373 / 95-9-8550401 /
[email protected] * Nepal: Kathmandu / Center / 977-1-4254-481 /
[email protected] * Philippines: • Manila / Center / 63-391-2378 /
[email protected] • Manila / Ms. Kim Thuy Bich Chau / 63-917-258-7462 /
[email protected] * Saudi Arabia: Dammam / Mr. Martin Peter Roeder / 966 50 060-67-13 /
[email protected] * Singapore: • Singapore / Center / 65-6741-7001 /
[email protected] • Singapore / Mr. Foo Tack Ming / 65-9137 1800 /
[email protected] * Sri Lanka: Colombo / Mrs. K.M. Deepa Niroshinee / 94-25-4906334 /
[email protected] * Syria / Mr. Hisham Abou Ayash / 963-11 6114435 /
[email protected] * Thailand: • Bangkok / Center / 66-2-674-2690 /
[email protected] • Bangkok / Mrs. Wanpen Kanchanaprapin / 66-81- 641-0312 /
[email protected] • Bangkok / Mr. Chusak Osonprasop / 66-081-4816500 /
[email protected] • Bangkok / Mrs. Ratchanan Jintana / 66-081-7515227 /
[email protected] • Chiang Mai / Mr. Li Yaolong / 66-84616 2846 /
[email protected] • Songkhla / Mrs. Roongtiwa Angkarplaong / 66-45-633-159, 66-84-891-3009 * Turkey: Istanbul / Mrs. Sule Nesrin Alper / 90-5325180146 /
[email protected] * UAE: Abu Dhabi / Mr. Dhiraj D. Radadiya / 971-50-3118499 /
[email protected] ☼ EROPA * Austria: • Vienna / Center / 43-699 1000 5738 /
[email protected] • Vienna / Liaison Office / 43-650-8420794 /
[email protected] * Belgium: Brussels / Mrs. LUU, Kim Yen / 32-2-479-1546 /
[email protected] * Bulgaria: • Sofia / Ms. Dilyana Mileva / 359-886-549 599 /
[email protected] • Plovdiv / Ms. Radoslava Nikova / 359 889 514 604 /
[email protected] * Croatia / Ms. Dorotea Žic / 385-98-378165 /
[email protected] * Czech: • Prague / Center / 420-261-263-031 /
[email protected] • Prague / Mr. Nguyen Tuan Dung / 420-608124709 /
[email protected] * Finland: • Helsinki / Ms. Astrid Murumagi / 358-50-596-2315 /
[email protected] • Helsinki / Mr. Tri Dung Tran / 358-40-7542586 /
[email protected]
Damai: Cara Hidup mulia
* France: • Alsace / center / Mr. HENRION Arnaud / 33-3-89-77 0607 /
[email protected] • Montpellier / Mr. Sylvestrone Thomas / 33-4-67650093 /
[email protected] • Paris / Center / 33-1-4300-6282 • Paris / Mr. DAUBICHON Philippe / 33-622 25 05 20 /
[email protected] * Germany: • Berlin / Mrs. Anja Hable / 49-179-7976653 /
[email protected] • Duisburg / Ms. Tran, Thi Hoang Mai / 49-2162-8907108 /
[email protected] • Freiburg Breisgau / Ms. Elisabeth Mueller / 49-7634-2566 /
[email protected] • Hamburg / Ms. Dan Li / 49-15229550177 /
[email protected] • Munchen / Mr. Nguyen, Thanh Ha / 49-89-353098 /
[email protected] * Greece: • Athens / Mr. John Makris / 30-210 8660784 /
[email protected] * Hungary: • Budapest Center / 36-1-363-3896 /
[email protected] • Budapest / Mr. Gabor Soha / 36-20-221-5040 /
[email protected] • Budapest / Mrs. Aurelia Haprai / 36-20-2400259 /
[email protected] * Iceland / Ms. Nguyen Thi Lien/ 354 - 5811962 /
[email protected] * Italy: • Pescara / Mrs. Bettina ADANK / 39-333-617-8600 /
[email protected] • Pescara / Ms. Anna CALAMITA / +39-85-6922 454 /
[email protected] • Bologna / Mrs. Nancy Dong Giacomozzi / 39-320-341-0380 /
[email protected] * Ireland: • Dublin / Mrs. Hsu, Hua-Chin / 353-1-4865852 /
[email protected] • Dublin / Ms. Kathleen Hogan / 353-87-2259619 /
[email protected] * Norway: Oslo / Ms. Eva Tellefsen / 47 98832801 /
[email protected] * Poland: • Szczecin / Ms. Joanna Likierska / 48-608 662 682 /
[email protected] • Warsaw / Ms. Malgorzata Mitura / 48-724 115 369 /
[email protected] * Portugal: • Lisbon / Mrs. Zenaide Alves Bonfim / 351 212216877 /
[email protected] * Romania: Bucharest / Center / 358-443338893 /
[email protected] * Russia: • Moscow / Mr. Oleg Dmitriev / 79165763796 /
[email protected] * Serbia: Belgrade / Ms. Maja Mijatović / 381642748820 /
[email protected] * Slovakia: Zilina / Mr. Roman Sulovec / 421-903100216 /
[email protected] * Slovenia: • Celje / Mr. Damjan Kovačič / 38640236433 /
[email protected] • Ljubljana / Center / 386-1-518 25 42 /
[email protected] • Ljubljana / Mr. Benjamin Borišek / 386-70834649 /
[email protected] • Maribor / Mr. Igor Gaber / 38641592120 /
[email protected] * Spain: • Madrid / Mrs. Maria Jose Lobo Cardaba / 34 675389788 /
[email protected] • Malaga / Mr. Joaquin Jose Pretel Lopez / 34-646843489 /
[email protected] • Valencia / Vegetarian House / 34-96-3744361 • Valencia / Mrs. Wenqin Zhu / 34-963301778, 34-695953889 /
[email protected] • Valencia / Mr. Jose Luis Orduna Huertas / 34-653941617 /
[email protected]
* Sweden: • Angelholm / Mrs. Helen Tielman / 46-70-5719057 /
[email protected] • Stockholm / Ms. Elizabeth Dabrowska Hagman / 46-76-84 80 978 /
[email protected] • Uppsala / Ms. Youwei Wang / 46-73 789 6019 /
[email protected] * Switzerland: • Geneva / Mrs. Eva Gyurova / 33 633 60 11 91 /
[email protected] * The Netherlands: • Amsterdam / Mr. Kamlung Cheng / 31-647838638 /
[email protected] • Amsterdam / Mr. Roy Mannaart / 31-653388671 /
[email protected] * United Kingdom: § England: • Ipswich / Mr. Zamir Elahi / 44-7843-352919 /
[email protected] • London / Center / 44-2088-419866 /
[email protected] • London / Ms. Simone Alves Moraes / 44 7791 368 861/
[email protected] • Surrey / Ms. Leong Siew Yin / 44-7760275088 /
[email protected] § Scotland: Paisley / Mr. Nelson Wilson / 44-7799536861 /
[email protected] ☼ OSEANIA * Australia: • Adelaide / Ms. Hoa Thi Nguyen / 61-433161065 /
[email protected] • Brisbane / Ms. Renata Halpin / 61-412 775 678 /
[email protected] • Canberra / Ms. Jayita Belcourt / 61-4-976 1005 /
[email protected] • Canberra / Mrs. Tieng thi Minh Tam / 61-2-6100-6213 /
[email protected] • Melbourne / Center /
[email protected] • Melbourne / Ms. Jenny McCracken / 61- 431 587 830 /
[email protected] • Melbourne / Mr. Nguyen / 61-422 113 775 /
[email protected] • Melbourne / Ms. Wei Feng / 61-414 839 533 /
[email protected] • Mid North Coast / Mr. Eino Laidsaar / 61-2 6550 4455 /
[email protected] • Northern Rivers/Byron Bay / Mr. and Mrs. Jonathan Swan / 61-2 6624 7209 /
[email protected] • Perth / Ms. Yennhi Nguyen / 61-8 9375 1484 /
[email protected] • Sydney / Mr. Scott Divine / 61-422 590 174 /
[email protected] • Sydney / Ms. Adelaide San / 61-417 202 585 /
[email protected] • Tasmania / Center / 61-3-622 33118 /
[email protected] * New Zealand: • Auckland / Mrs. Elisa, McLean / 64-9-482 3244 /
[email protected] • Christchurch / Mrs. Juannan Wang / 64-21-1624018 /
[email protected] • Hamilton / Mr. Dean Niki Powell / 64-7-8566496 /
[email protected] • Nelson / Mr. Tim Guthrey / 64-3-5391313 /
[email protected] • Wellington / Mrs. Aryan Tavakkoli / 64-4-5270063 /
[email protected]
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
119
VEGETARIsme: Cara hidup bijaksana
Peningkatan Rohani
MP3 dan MP4 Terbaru
S
Maha Guru Ching Hai (Untuk Diunduh)
elain buku, DVD, CD, ceramah, komposisi Maha Guru Ching Hai sekarang tersedia untuk diunduh dalam format MP3 (audio) dan MP4 (video). Kunjungilah EdenRules (http://www. EdenRules.com) atau Toko Surgawi (http://www.theCelestialShop.com) untuk mencari catalog, membaca perkenalan produk elektronik ini, dan melihat pokok bahasan sebelum Anda memilih secara online.
MP3 No. 026-1 (Dalam bahasa China) Cara Menolong Orang Sekarat / Mengapa Kelahiran Beberapa Orang Suci Begitu Spesial? Taipei dan Hsihu, Formosa, 20 & 24 November 1988 No. 026-2 (Dalam bahasa China) Apa Tujuan Menjadi Biarawan? Hsihu, Formosa, 25 Desember 1988 No. 026-3 (Dalam bahasa China) Kemana Perginya Karma? Hsihu, Formosa, 1 Januari 1989 No. 026-4 (Dalam bahasa China) Kekuatan dari Guru Hidup Tercerahkan Tidak Dapat Dimengerti Hsihu, Formosa, 2 Januari 1989 No. 030 (Dalam bahasa China) Apa itu Pola Makan Vegetarian yang Benar? Taipei, Formosa, 10 Januari 1989
120
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
No. 030-1 (Dalam bahasa China) Mengapa Penyakit Bisa Menjadi Berkat? Tainan, Formosa, 12 Januari 1989 No. 031 (Dalam bahasa China) Kekuatan Maha Kuasa Guru akan Mengatur Segalanya untuk Kita Hualien, Formosa, 13 Januari 1989
MP3 & MP4 No. 774 (Dalam bahasa China) Pikiran Positif Menghasilkan Dunia yang Damai Pattaya, Thailand, 25-29 November 2006 No. 781 (Dalam bahasa China) Selalu Menjaga Hati yang Murni dan Puas Hsihu, Formosa, 20 Februari 2007
VEGETARIsme: Cara hidup bijaksana
Peningkatan Rohani No. 782 (Dalam bahasa China) Pahala dari Beralih Menuju Kebaikan Hsihu, Formosa, 20-24 Februari 2007 No. 785 (Dalam bahasa China) Mengingat Tuhan dalam Hati Kita, dan Takdir Kita akan Membaik Hsihu, Formosa, 25 Februari 2007 No. 798 (Dalam bahasa China) Cara Terbaik untuk Berkomunikasi dengan Hewan Taipei, Formosa dan Paris, Prancis, 24 Agustus 2007 No. 784 (Dalam bahasa Inggris) Hidup dan Membiarkan Hidup Retreat Internasional 5 hari, Hsihu, 22 Februari 2007 No. 795 (Dalam bahasa Inggris) Tertawa Baik untuk Anda Retret 3 hari, Paris, 23 Agustus 2007 No. 802 (Deklamasi Puisi bahasa Aulac) Cinta untuk Tanah Air No. 812 (Dalam bahasa Inggris) Pengabdian Sepenuhnya dari Seorang Guru Tercerahkan Retreat Natal 4 hari, Paris, Prancis, 23-34 Desember 2007 No. 81 (Dalam bahasa Inggris) Memperbaiki Planet melalui Perkerjaan yang Membangun Retret Natal 4 hari Paris, Prancis, 24-45 Desember 2007 No. 814 (Dalam bahasa Inggris) Semua Agama yang Damai Menghasilkan Hidup yang Bersatu Retret Natal 4 hari Paris, Prancis, 25 Desember 2007
MP4 No. 825 (Dalam bahasa Inggris dan China) Maha Guru Ching Hai, penulis buku Laris Internasional Hewan-Hewan Liar yang Mulia Taipei, Formosa, 17 Februari 2008 No. 826 (Dalam bahasa Inggris) SOS ! Seminar Internasional Pemanasan Global: Melindungi Kehidupan dan Menyelamatkan Bumi Seoul, Korea, 22 Mei 2008 No. 836 (Dalam bahasa Inggris) Maha Guru Ching Hai tentang Lingkungan: Vegetarisme adalah Solusi untuk Menyelamatkan Dunia London, Inggris, 13 Juni 2008 No. 837 (Dalam bahasa Inggris dan China) 2008 Saat Kritis untuk Menyelamatkan Bumi: Apa yang Bisa Saya Lakukan? Formosa, 29 Juni 2008 No. 843 (Dalam bahasa Inggris dan Jepang) SOS: Seminar Stop Pemanasan Global Tokyo, Jepang, 27 Juli 2008 No. 847 (Dalam bahasa Inggris dan Korea) Maha Guru Ching Hai tentang Lingkungan: Menjadi Vegetarian: Mengubah Takdir Kita, Menyelamatkan Bumi Korea, 9 Agustus 2008 No. 848 (Dalam bahasa China) Maha Guru Ching Hai tentang Lingkungan: Jalani Kehidupan Kita dengan Hati Nurani dan Kasih Penghu, Formosa, 2 Agustus 2008 No. 856 (Dalam bahasa Inggris) Maha Guru Ching Hai tentang Lingkungan: Pesan Murah Hati dari Mars Jadilah Saleh dan Selamatkan Bumi Los Angeles, Kalifornia, AS, 18 Januari 2008
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
121
VEGETARIsme: Cara hidup bijaksana
Peningkatan Rohani
DVD Terbaru Maha Guru Ching Hai DVD-833
(Dalam bahasa Inggris dan China, dengan 12 teks terjemahan)
Seni Surgawi (Bagian I) – Center Hsihu Pokok Bahasan:
M
aha Guru Ching Hai telah menyebarkan Metode Quan Yin selama lebih dari dua dasawarsa. Center Hsihu di Formosa (Taiwan) – indah dan damai – telah menjadi tempat yang suci untuk berlatih rohani. Dengan inspirasi Surgawi, Maha Guru dan para muridnya bekerja sama untuk membuat taman yang artistik nan alami namun sangat halus dan anggun. Pada saat itu juga, Maha Guru menyampaikan agar mempertimbangkan perlindungan lingkungan sehingga bahkan para profesional dalam bidang ini sangat terkesan dengan rancanganrancangan unik-Nya. DVD ini akan membawa Anda bertamasya ke Surga di Bumi ini, melewati jembatanjembatan kecil di atas air, mengajak masuk ke gazebo-gazebo dan gua-gua batu yang misterius, dimana segala keresahan ditiup pergi oleh angin, meninggalkan Anda dengan sebuah pengalaman yang kaya akan kasih dan berkat Tuhan yang tidak terbatas.
DVD-834 (Dalam bahasa Inggris dan China, dengan 11 teks terjemahan)
Seni Surgawi (Bagian II) – Keindahan Surgawi Pokok Bahasan:
B
anyak jiwa yang merindukan “Rumah” surgawi mereka yang indah, hati sanubari mereka tersentuh secara mendalam oleh karyakarya seni Maha Guru Ching Hai yang sangat indah. Lukisan-lukisan, fotografi, rancangan-rancangan busana, perhiasan, lentera-lentera, puisi, dan masakan vegan-Nya mengungkapkan sebuah kegembiraan dan kepolosan anak-anak, namun juga memiliki makna yang dalam di alam fisik ini. Karya-karya seni Maha Guru Ching Hai mengilhami kita untuk menyadari kebijaksanan dan keagungan kita yang terpendam, dan untuk menciptakan sebuah dunia dengan kebenaran, kebajikan dan keindahan yang sempurna. 122
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup bijaksana
Peningkatan Rohani
DVD-802
(Deklamasi puisi dalam bahasa Au Lac, dengan 10 teks terjemahan)
Cinta untuk Tanah Air Pokok Bahasan:
D
alam diri kita masing-masing, terdapat kerinduan akan tempat asal kita, sebuah dunia yang penuh kenangan. Kampung halaman masa lalu kita akan menghantarkan musik yang indah bagi jiwa kita, memainkan melodi abadi yang memberi kita tuntunan dalam perjalanan pulang menuju cakrawala bahagia dari saat-saat berharga kita. DVD ini, “Cinta untuk Tanah Air”, menampilkan deklamasideklamasi sajak indah Maha Guru Ching Hai yang dibawakan oleh penyair-penyair Au Lac (Vietnam) – Xuân Diệu, Lưu Trọng Lư, Hàn Mặc Tử, Tản Đà, Thế Lữ, Hà Huyền Chi, dan Nguyễn Đình Toàn, membangunkan kenangan-kenangan masa lalu dan secara lembut membawa kita ke sebuah alam yang penuh dengan saatsaat yang ajaib. Kami mengundang Anda untuk menikmatinya bersama kami.
DVD-845 (Dalam bahasa Inggris, dengan 16 teks terjemahan)
Peringatan Ulang Tahun Supreme Master TV yang ke-2: Perayaan Budaya Menghormati Semua Kehidupan Los Angeles, Kalifornia, A.S., 6 September 2008
Pokok Bahasan:
S
upreme Master Television menayangkan acara-acara dan berita-berita konstruktif ke seluruh dunia dengan maksud mempromosikan kedamaian dan kasih di antara sesama umat manusia, para satwa, serta Ibu Pertiwi. Dalam rangka merayakan hari jadinya yang ke-2, musisi-musisi terkenal internasional dan para pemain pertunjukkan berkumpul bersama dengan gembira untuk menyajikan pertunjukan-pertunjukan hebat, termasuk lagu-lagu indah berdasarkan puisi Maha Guru Ching Hai. Maha Guru Ching Hai dengan ramah ikut berpartisipasi dalam perayaan ini melalui konferensi video yang acaranya dibawakan oleh selebriti vegetarian Mariana Tosca dan Billy McNamara. Untuk membagikan visi-Nya pada saluran positif ini, Maha Guru berkata, “Kita awali di suatu tempat dan mungkin tren ini akan terus berkembang dan berkembang suatu hari nanti. Dan siapa tahu, mungkin Anda dan saya akan terus hidup untuk menyaksikan bahwa semua satwa diselamatkan, dan seluruh planet telah tumbuh dalam kesadaran yang lebih besar yang penuh kasih, dan itu akan menjadi Surga di atas Bumi!”
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
123
VEGETARIsme: Cara hidup bijaksana
Peningkatan Rohani
CD Terbaru Maha Guru Ching Hai CD-CG28 (Dalam bahasa China)
Dunia adalah Sekolah yang Terbaik Meditasi Kelompok di Hsihu, Formosa, 25 Februari 1990
Pokok Bahasan:
K
etika bernyayi “Haleluya” dengan riang bersama murid-murid-Nya, Guru berbagi pengalaman menarik dengan kita ketika Beliau berlatih di India. Beliau juga membuka selubung mata tentang misteri dari Surga, Asura, dan Neraka, seperti yang dilukiskan dalam film “Dunia Astral”. Ceramah ini membantu murid-murid-Nya untuk mengerti bahwa “Dunia adalah Sekolah yang Terbaik” dan mengingatkan kita betapa berharganya seorang Guru hidup untuk membantu kita mengenali cobaan dunia dan menunjukkan kita jalan menuju kemajuan spriritual.
CD-CG29 (Dalam bahasa China)
Mengakhiri Karma Kehidupan Masa Lampau Meditasi Kelompok di Hsihu, Formosa, 8 September 1991
Pokok Bahasan:
A
da banyak lubang perangkap di jalan rohani. Kita mungkin dapat menghindari iblis atau orang luar, tetapi bagaimana kita tahu diri kita sendiri dan cara menghindari sikap menipu diri sendiri dan orang lain? Bagaimana seorang Guru menguji murid-Nya agar ia layak? Karena rekan inisiat mempunyai banyak kesempatan untuk bersama, bagaimana kita mengakhiri karma dari masa lampau? Apa konsekuensi dari tindakan, ucapan, dan pikiran yang tidak murni? Seperti yang Guru katakan, “Ketika kita bertindak, berbicara, dan berpikiran murni, maka pada saat itu seluruh dunia adalah milik kita dan mendukung kita, dan singgasana disiapkan kepada kita. Ketika seseorang berpikiran tidak benar, semua jenis gangguan akan menarik kita.” Guru juga memberitahu rahasia untuk memelihara pernikahan yang bahagia dan harmonis, termasuk pernikahan-Nya sendiri. Untuk memesan publikasi Guru secara online, silakan kunjungi: Celestial Shop: http://www.theCelestialShop.com Eden Rules: http://www.EdenRules.com Atau, hubungi: The Supreme Master Ching Hai International Association Publishing Co., Ltd., Taipei, Formosa Tel: (886) 2-87873935 / Fax: (886) 2-87870873 / E-mail:
[email protected] ROC Postal Remittance Account No.: 19259438 (hanya untuk pesanan dari Formosa) Postal Account: The Supreme Master Ching Hai Publishing Co., Ltd. Silakan kunjungi situs web toko buku kami untuk mengunduh katalog dan daftar ringkasan dari publikasi Guru yang terbaru: http://www.smchbooks.com/ (dalam bahasa Inggris dan China) 124
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
VEGETARIsme: Cara hidup bijaksana
DVD Terbaru Maha Guru Ching Hai
Peningkatan Rohani
DVD-856 (Dalam bahasa Inggris, dengan 21 teks terjemahan)
Maha Guru Ching Hai tentang Lingkungan: Pesan Murah Hati dari Mars – Jadilah Saleh dan Selamatkan Bumi Los Angeles, Kalifornia, A.S., 18 Januari 2009
Pokok Bahasan:
M
ars telah menarik minat umat manusia selama berabad-abad. Sebuah misi penelitian NASA ke “Planet Merah” belakangan ini mengungkapkan kemungkinan adanya kehidupan di sana. Melalui tanya jawab yang meyakinkan antara Maha Guru Ching Hai dengan kru Supreme Master Television, kita belajar tentang pesan-pesan menarik yang diterima Guru melalui komunikasi batin-Nya dengan sahabat-sahabat kita yang penuh kedamaian dari planet Mars dan belas kasih serta kebaikan yang mereka rasakan bagi kita. Untuk kepentingan kita, mereka dengan rendah hati mengizinkan Maha Guru menceritakan tentang kehidupan mereka kepada kita. Bagaimana permukaan Mars menjadi tempat yang tidak dapat dihuni? Sudah berapa lama orang-orang Mars hidup di bawah tanah? Apakah terdapat seorang Guru spiritual tercerahkan yang hidup bersama mereka pada saat ini? Apa yang dapat kita pelajari dari pertemuan luar biasa dengan sahabat-sahabat Mars kita? Semoga kita dapat menyadari bahwa pesan universal mereka untuk kita adalah suatu pesan yang sederhana dan indah yaitu: kebajikan dan kesalehan adalah jalan untuk menyelamatkan Rumah Bumi kita yang berharga.
DVD-826 (Dalam bahasa Inggris, dengan 24 teks terjemahan) SOS! Seminar Internasional tentang Pemanasan Global: Melindungi Kehidupan dan Menyelamatkan Bumi Seoul, Korea, 22 Mei 2008
DVD-835
(Dalam bahasa Inggris dan China, dengan 21 teks terjemahan)
Maha Guru Ching Hai tentang Lingkungan: Bagian 1 – Surga di Bumi melalui Vegetarisme Bagian 2 – Menyebarkan Solusi Vegetarian Surrey, Inggris & Seattle, A.S., 12 Juni & 6 Juli 2008
DVD-837
(Dalam bahasa Inggris dan China, dengan 24 teks terjemahan)
2008 Saat-saat Kritis untuk Menyelamatkan Bumi: Apa yang Bisa saya Lakukan? Formosa, 29 Juni 2008
DVD-844
(Dalam bahasa Aulac dan Jerman, dengan 23 teks terjemahan)
DVD-848 (Dalam bahasa China, dengan 21 teks terjemahan) Maha Guru Ching Hai tentang Lingkungan: Menjalani Hidup Kita dengan Hati Nurani & Kasih
DVD-849 (Dalam bahasa China, dengan 21 teks terjemahan) Maha Guru Ching Hai tentang Lingkungan: Cinta Kasih Mendatangkan Cinta Kasih Sydney, Australia, 17 Agustus 2008
DVD-860
(Dalam bahasa Inggris dan Mongol, dengan 24 teks terjemahan)
Konferensi Video bersama Maha Guru Ching Hai: Pemanasan Global–SOS Konferensi Internasional tentang Masalah-Masalah Genting akibat Perubahan Iklim Mongolia, 27 Januari 2009
Untuk pokok bahasan dan kata pengantar, silakan kunjungi situs kami dalam bahasa Inggris dan China: http://www.smchbooks.com
Konferensi Video bersama Maha Guru Ching Hai: Peluncuran “Burung-Burung dalam Hidupku” Thailand & Jerman, 11 Oktober & 18 Oktober 2008
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
125
Perhiasan Surgawi S.M Seri XIII
Adikarya Seni
Perancang: Maha Guru Ching Hai
Pembebasan (oval)
Pembebasan Mencari di antara Surga dan Bumi hanya untuk misteri abadi, Datang dan pergi ke debu merah mencoba sekuat tenaga untuk mematahkan rantai, Melewati semua cobaan dan godaan, sang jiwa akhirnya terbangun dari tidur yang panjang, memeluk kasih Tuhan, mandi dalam cahaya kemilau, dan mendapatkan pembebasan.
Pembebasan (persegi)
126
Majalah Berita Maha Guru Ching Hai No. 204
Perhiasan Surgawi S.M Seri XIII
Adikarya Seni
Perancang: Maha Guru Ching Hai
Pembebasan (persegi panjang)
Beruntung Berkelana di antara bintang-bintang, Tersesat di dalam waktu dan ruang. Ini adalah keajaiban Tuhan ketika kita dapat bertemu! Ketika cahaya dari jiwa Jatuh cinta kepada Cahaya Tertinggi Memadukan kehidupan yang sempurna, Betapa beruntungnya kita!
Untuk melihat koleksi Perhiasan Surgawi S.M yang dirancang oleh Maha Guru Ching Hai: http://www.sm-celestial.com/ Untuk melihat perkenalan online dari Perhiasan Surgawi S.M Seri XIII: http://video.godsdirectcontact.net/magazine/lucky.liberation.php
VEGETARIsme: Cara hidup bajik
Adikarya Seni
Set Cangkir Penyeduh Teh – Peragaan Lukisan Guru
L
ukisan Maha Guru Ching Hai memancarkan energi yang murni dan lembut, seperti puisiNya yang memberikan pengalaman tentang kecantikan dan arti yang agung. Set Cangkir Penyeduh Teh ini dirancang dengan elegan dan artistik dengan menggunakan lukisan Guru “Ketakutan” sebagai pola, bunga-bunga merah menyala dengan latar belakang biru berkabut untuk menciptakan perasaan ketenangan dan romantisme ketika Anda menikmati teh. Untuk memproduksi kembali kecantikan asli dari lukisan Guru, set ini dipanggang tiga kali dengan proses yang teliti. Dengan menyepuh bibir lingkaran cangkir dan cawan, hasilnya berupa karya seni yang layak untuk dikoleksi. Catatan: Lukisan minyak “Ketakutan” diciptakan oleh Maha Guru Ching Hai di Hsihu, Formosa pada bulan Juni 1991.
Peningkatan Rohani
Buku Contoh Terbaru Maha Guru Ching Hai
dalam Bahasa Kirundi
Kirundi
adalah bahasa Bantu yang digunakan oleh lima juta orang di Burundi, Tanzania, Kongo (Kinshasa) dan Uganda. Saling berhubungan erat, Kirundi dan Kinyarwanda dapat saling mengerti satu sama lain. Sebagai bahasa resmi di Burundi, Kirundi digunakan oleh tiga grup etnis, terutama oleh Hutu, kemudian oleh Tutsi dan Twa. Para pembaca yang mempunyai situs web, forum atau blog pribadi diizinkan untuk menambahkan link berikut: http://sb.Godsdirectcontact.net. Situs web ini menawarkan buku contoh Guru dalam berbagai bahasa. Bergabunglah dengan kami dalam memberikan hadiah terbaik untuk dunia dengan berbagi pesan Tuhan dan meningkatkan kesadaran manusia. Jika bahasa Anda tidak ada di dalam daftar kami dan Anda ingin menerjemahkan buku contoh ke dalam bahasa Anda, silakan hubungi kami di
[email protected].