MANUAL PROSEDUR PENGELOLAAN LABORATORIUM
Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Brawijaya Malang 2015
Manual Prosedur Pengelolaan Laboratorium Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Brawijaya
Kode Dokumen Revisi Tanggal Diajukan oleh
: : : :
00606 06046 2 1 Agustus 2015 Ketua Unit Jaminan Mutu ttd Eddi Basuki Kurniawan ST., MT. NIP. 19740924 200312 1 003 Manager Representative
Dikendalikan oleh
Disetujui oleh
ttd
:
Ismu Rini Dwi Ari ST., MT. PhD NIP. 19681221 199903 2 001 Ketua Jurusan ttd Dr. A. Wahid Hasyim MSP NIP. 19651218 199412 1 001
DAFTAR ISI
Daftar isi ..........................................................................................................................................2 Pengelolaan laboratorium ...............................................................................................................3 Pendahuluan ....................................................................................................................................3 Pengertian........................................................................................................................................3 Struktur Organisasi ..........................................................................................................................4 Fungsi dan Tugas..............................................................................................................................4 Kewajiban dan Hak Ketua Jurusan ...................................................................................................5 Kewajiban dan Hak Kepala Laboratorium/Studio............................................................................5 Kewajiban dan Hak Dosen Pembimbing Laboratorium/Studio .......................................................5 Kewajiban dan Hak Laboran ............................................................................................................5 Kewajiban dan Hak Teknisi ..............................................................................................................6 Kewajiban dan Hak Tenaga Administrasi.........................................................................................6 Kewajiban dan Hak Asisten Laboratorium/Studio ...........................................................................6 Perencanaan ....................................................................................................................................7 Pelaksanaan .....................................................................................................................................7 Pengelolaan Dokumen Hasil Kegiatan laboratorium .......................................................................8 Penutup............................................................................................................................................9 Lampiran struktur organisasi ...........................................................................................................10
PENGELOLAAN LABORATORIUM
Pendahuluan Laboratorium/Studio merupakan sarana pelaksana akademik yang mengemban fungsi utama untuk meraih tujuan penumbuh-kembangan ilmu dan teknologi sesuai Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan/pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang berazaskan pada kemanfaatan dan kemaslahatan bagi umat manusia dan lingkungan alam. Bahwa di Fakultas Teknik Universitas Brawijaya Laboratorium/Studio berfungsi sebagai pelaksana Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu kegiatan di bidang pendidikan sebagai sarana praktek, mendalami teori, penelitian untuk kepentingan tugas akhir mahasiswa; pengembangan keilmuan melalui penelitian dosen/peneliti; dan pelatihan serta pelayanan masyarakat melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat maupun kerja sama dengan pihak lain yang memerlukan fasilitas/jasa Laboratorium/Studio. Bahwa begitu pentingnya keberadaan Laboratorium/Studio di Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Brawijaya sehingga perlu dibuat pedoman pengelolaan untuk mempermudah perencanaan, penyelenggaraan, pelayanan, dan pengawasannya.
Pengertian Dalam Pedoman Pengelolaan Laboratorium/Studio ini yang dimaksud dengan: 1. 2. 3. 4. 5.
Universitas adalah Universitas Brawijaya. Rektor adalah Rektor Universitas Brawijaya. Fakultas adalah Fakultas Teknik Univeritas Brawijaya. Dekan adalah Dekan Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. Jurusan adalah Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota di lingkungan Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. 6. Ketua Jurusan adalah Ketua Jurusan Perencanaan Wilayah dan kota di lingkungan Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. 7. Laboratorium/Studio adalah Laboratorium/Studio di lingkungan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Unversitas Brawijaya yang terdiri dari beberapa laboratorium, yaitu: a) Laboratorium Sistem Infrastruktur; b) Laboratorium Komputasi (Sistem Informasi Perencanaan); c) Laboratorium Permukiman dan Lingkungan; d) Laboratorium Perencanaan Wilayah; e) Laboratorium Perencanaan Desa; f) Laboratorium perencanaan Kota; dan g) Laboratorium Tugas Akhir.
8. Kepala Laboratorium/Studio adalah Kepala Laboratorium/Studio di lingkungan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. 9. Dosen adalah dosen di lingkungan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. 10. Mahasiswa adalah mahasiswa yang terdaftar di lingkungan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Unversitas Brawijaya. 11. Pengguna Laboratorium/Studio adalah dosen, mahasiswa, peneliti dan pihak lain yang menggunakan fasilitas atau jasa Laboratorium/ Studio. 12. Pihak lain adalah pengguna fasilitas Laboratorium/Studio diluar Fakultas Teknik Unversitas Brawijaya. 13. Laboran adalah laboran di lingkungan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. 14. Teknisi adalah teknisi di lingkungan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. 15. Tenaga administrasi adalah tenaga administrasi pengelolaan Laboratorium/ Studio di lingkungan Fakultas Teknik Universitas Brawijaya.
Struktur Organisasi 1.
Kedudukan Laboratorium/Studio dalam struktur organisasi adalah seperti ditunjukkan pada lampiran pedoman ini 2. Laboratorium/Studio dipimpin oleh seorang Kepala Laboratorium/Studio yang ditunjuk atas dasar kompetensi bidang ilmunya, kemampuan pengelolaan dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. 3. Kepala Laboratorium/Studio diangkat dan diberhentikan oleh Rektor atas usul Dekan setelah mendapat masukan dari Ketua Jurusan dan pertimbangan dari Senat Fakultas. 4. Masa jabatan kepala Laboratorium/Studio adalah 4 (empat) tahun dan dapat diangkat kembali dengan ketentuan tidak boleh lebih dari dua kali masa jabatan berturut-turut. 5. Kepala Laboratorium/Studio dalam melaksanakan tugas bertanggung jawab kepada Ketua Jurusan. 6. Laboratorium/Studio beranggotakan kelompok dosen. 7. Setiap Laboratorium/Studio dapat membentuk lebih dari satu kelompok dosen. 8. Kelompok Dosen adalah sekelompok Dosen yang mempunyai kompetensi pada bidang ilmu/kajian tertentu di dalam satu Laboratorium/ Studio/ Jurusan/ Fakultas. 9. Kelompok Dosen dipimpin oleh seorang ketua kelompok yang bertugas melakukan koordinasi dan memimpin aktivitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. 10. Laboratorium/Studio didukung oleh tenaga penunjang akademik yang dapat terdiri dari peneliti, teknisi, laboran dan tenaga administrasi. 11. Pengguna laboratorium berhubungan dengan pengelola laboratorium dalam penyelenggaraan aktivitas di laboratorium tersebut.
Fungsi dan Tugas 1.
Laboratorium/Studio memiliki fungsi sebagai: a) Penyelenggara kegiatan praktikum untuk mendukung mata kuliah tertentu yang sesuai. b) Pendukung dan membantu kegiatan penelitian bagi dosen dan mahasiswa. c) Pendukung kegiatan pengabdian kepada masyarakat d) Pemberi layanan kepada pihak lain/masyarakat pengguna. e) Berhak memberikan rekomendasi judul untuk penelitian TA mahasiswa. 2. Laboratorium/Studio adalah sarana pelaksana akademik di Jurusan yang bertugas melakukan kegiatan dalam satu atau sebagian cabang ilmu, teknologi tertentu sesuai dengan bidang studi yang bersangkutan. 3. Laboratorium/Studio memiliki tugas melakukan pengelolaan, koordinasi, serta mengembangkan ilmu pada bidang kajian tertentu melalui kegiatan penelitian.
Kewajiban dan Hak Ketua Jurusan 1.
Ketua Jurusan memiliki kewajiban : a) Mengkoordinasi pengelolaan dan pengembangan Laboratorium/ Studio. b) Memonitor dan mengevaluasi pengelolaan dan pengembangan Laboratorium/Studio c) Melakukan kerjasama dengan pihak lain berdasarkan nota kesepahaman yang disetujui kedua belah pihak. 2. Ketua Jurusan memiliki hak memberikan saran/masukan kepada Dekan terkait pengangkatan dan pemberhentian Kalab.
Kewajiban dan Hak Kepala Laboratorium/Studio 1.
Kepala Laboratorium/Studio memiliki kewajiban : a) Memimpin penyelenggaraan kegiatan di Laboratorium/Studio yang dipimpin. b) Membuat program kegiatan dalam semester, tahun dan atau selama masa tugasnya. c) Bertanggung jawab atas penyelenggaraan dan pengembangan prasarana dan sarana Laboratorium/Studio. d) Membuat laporan kegiatan tiap akhir semester kepada Ketua Jurusan. e) Membuat peraturan Laboratorium/Studio yang berlaku dalam lingkungan Laboratorium/Studio dibantu oleh unsur pelaksana lainnya dan disahkan oleh Ketua Jurusan. f) Membuat laporan dan memorandum jabatan di akhir periode masa jabatannya. 2. Kepala Laboratorium/Studio memiliki hak : a) Mendapat tunjangan jabatan sesuai dengan peraturan yang berlaku. b) Menandatangani peraturan yang berlaku dalam lingkungan Laboratorium/Studio. c) Menetapkan peserta praktikum dan memutuskan nilai akhir hasil praktikum. d) Memberikan masukan dan saran kepada Ketua Jurusan dalam rangka pengembangan Laboratorium/Studio.
e) Menyetujui dan atau menolak kerjasama yang dilakukan dengan pihak luar dengan persetujuan Ketua Jurusan.
Kewajiban dan Hak Dosen Pembimbing Laboratorium/Studio 1.
Dosen Pembimbing Laboratorium/ Studio memiliki kewajiban : a) Membantu Kepala Laboratorium/Studio dalam melaksanakan praktikum. b) Melaksanakan pembimbingan dan asistensi kepada praktikan. c) Melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan praktikum. d) Melakukan koordinasi dengan Kepala Laboratorium/Studio dan pelaksana Laboratorium/Studio lainnya dalam melaksanakan kegiatan praktikum di Laboratorium/Studio. e) Membantu Kepala Laboratorium/Studio dalam melaksanakan kegiatan di luar praktikum dalam rangka meningkatkan kinerja Laboratorium/Studio f) Ikut berperan aktif dalam pengembangan Laboratorium/Studio 2. Dosen Pembimbing Laboratorium/Studio memiliki hak memberikan masukan dan saran kepada Kepala Laboratorium/Studio dalam rangka pengembangan Laboratorium/Studio.
Kewajiban dan Hak Laboran 1.
Laboran memiliki kewajiban : a) Membantu Kepala Laboratorium/Studio dalam melaksanakan kegiatan di Laboratorium/Studio b) Melakukan inventarisasi terhadap sarana dan prasarana yang ada di Laboratorium/Studio c) Menjaga kebersihan dan keamanan terhadap peralatan dan fasilitas yang ada di Laboratorium/Studio d) Mempersiapkan peralatan yang akan digunakan untuk praktikum atau kegiatan lain dan menyimpannya kembali apabila telah selesai. e) Membantu Kepala Laboratorium/Studio dalam membuat laporan kegiatan kepada Ketua Jurusan f) Ikut berperan aktif dalam pengembangan Laboratorium/Studio. 2. Laboran memiliki hak : a) Mendapatkan tunjangan sesuai dengan peraturan yang berlaku. b) Memberikan masukan dan saran kepada Kepala Laboratorium/Studio dalam rangka pengembangan Laboratorium/Studio.
Kewajiban dan Hak Teknisi 1. Teknisi memiliki kewajiban : a) Membantu laboran dalam melaksanakan kegiatan di Laboratorium/Studio. b) Melakukan pemeliharaan dan perawatan secara rutin terhadap peralatan c) dan fasilitas Laboratorium/Studio.
d) Mengerjakan perbaikan terhadap peralatan dan dan fasilitas Laboratorium/Studio yang mengalami kerusakan. e) Berkoordinasi dengan laboran terhadap kelancaran dan keamanan kegiatan di Laboratorium/Studio agar bisa berjalan secara optimal. 2. Teknisi memiliki hak : a) Mendapatkan tunjangan sesuai dengan peraturan yang berlaku. b) Memberikan masukan dan saran kepada pengelola dan pengguna Laboratorium/Studio dalam rangka pengembangan Laboratorium/Studio.
Kewajiban dan Hak Tenaga Administrasi 1. Tenaga Administrasi memiliki kewajiban : a) Membantu pengelola Laboratorium/Studio dalam melaksanakan kegiatan di Laboratorium/Studio. b) Melakukan kegiatan akademik yang dapat menunjang kelancaran proses kegiatan di Laboratorium/Studio, terutama yang terkait dengan praktikum. c) Mengerjakan proses administrasi secara umum terhadap pengelolaan Laboratorium/Studio. d) Berkoordinasi dengan pengelola Laboratorium/Studio terhadap kelancaran proses kegiatan secara optimal di Laboratorium/ Studio. 2. Tenaga Administrasi memiliki hak : a) Mendapatkan tunjangan sesuai dengan peraturan yang berlaku. b) Memberikan masukan dan saran kepada pengelola Laboratorium/Studio dalam rangka pengembangan Laboratorium/Studio.
Kewajiban dan Hak Asisten Laboratorium/Studio 1. Asisten Laboratorium/ Studio memiliki kewajiban : a) Membantu Kepala Laboratorium/Studio bersama pelaksana Laboratorium/Studio lainnya melaksanakan kegiatan praktikum. b) Melaksanakan pembimbingan dan asistensi kepada praktikan dalam rangka pembuatan laporan praktikum. c) Menjaga kebersihan, keamanan, memelihara, dan merawat peralatan dan prasarana yang ada di Laboratorium/Studio. d) Berperan aktif dalam pengembangan aktifitas Laboratorium/Studio. 2. Asisten Laboratorium/Studio memiliki hak memberikan masukan dan saran kepada Kepala Laboratorium/Studio dalam rangka pengembangan Laboratorium/ Studio
Perencanaan 1. Program kerja Laboratorium/ Studio merupakan implementasi dari Rencana kerja Jurusan dan Fakultas. 2. Program kerja laboratorium/Studio disusun dan dibuat oleh Kepala Laboratorium/Studio dan disetujui oleh ketua Jurusan.
3. Program kerja Laboratorium/Studio yang berkaitan dengan penelitian, pengembangan ilmu dan pengabdian kepada masyarakat mengacu pada roadmap penelitian Laboratorium/Studio. 4. Program pengembangan sumber daya Laboratorium/ Studio baik sumber daya manusia maupun sarana dan prasarana didasarkan pada kebutuhan untuk memenuhi tuntutan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. 5. Program kerja dan sumber daya laboratorium mengacu kepada ketentuan dan petunjuk teknis yang berlaku.
Pelaksanaan 1. Prinsip penyelenggaraan laboratorium/Studio: a) Laboratorium/Studio menyelenggarakan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat berupa layanan fasilitas dan jasa. b) Penyelenggaran Pendidikan di Laboratorium/Studio adalah pembelajaran dalam mengembangkan kemampuan keterampilan untuk mengantarkan mahasiswa mencapai kualifikasi tertentu. c) Penyelenggaran Penelitian di Laboratorium/Studio adalah penelaahan taat kaidah dalam upaya menemukan kebenaran dan/atau menyelesaikan masalah dalam ilmu pengetahuan. d) Penyelenggaraan Pengabdian kepada masyarakat di Laboratorium/Studio adalah upaya memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam pemberdayaan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 2. Sarana dan Prasarana Laboratorium: a) Laboratorium/Studio dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang memenuhi persyaratan dan kebutuhan sesuai dengan tujuan dan ketentuan yang berlaku. b) Sarana Laboratorium/Studio adalah kelengkapan/fasilitas yang harus ada agar penyelenggaraan kegiatan Laboratorium/Studio dapat berjalan dengan baik. c) Sarana Laboratorium/Studio harus memenuhi syarat fungsional dan teknis sesuai standart yang berlaku. d) Prasarana Laboratorium/Studio adalah kelengkapan/fasilitas yang ada untuk menunjang pengelolaan Laboratorium/Studio dengan baik dan tertib. e) Prasarana Laboratorium/Studio berupa sarana penunjang kegiatan fungsional, teknis dan administratif Laboratorium/Studio. f) Sarana dan prasarana Laboratorium/Studio terbarukan sesuai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. g) Sarana dan prasarana Laboratorium/Studio terinventarisasi memenuhi syarat teknis dan administratif sesuai standar yang berlaku. 3. Pendanaan Laboratorium/Studio: a) Pendanaan Laboratorium/Studio berasal dari anggaran pemerintah dan masyarakat serta sumber lain. b) Dana pemerintah dapat melalui DIPA atau program hibah dan program-program lain. c) Dana masyarakat dapat melalui kegiatan kerjasama, layanan jasa/fasilitas Laboratorium/Studio kepada masyarakat atau bantuan/hibah dari masyarakat yang tidak mengikat.
4.
5.
6.
7.
d) Pengelolaan dana Laboratorium/Studio dilakukan berdasarkan ketentuan dan petunjuk teknis yang berlaku. e) Dana laboratorium/studio digunakan untuk kegiatan penelitian, pengabdian masyarakat dan penyusunan modul ajar f) Laporan pertanggungjawaban dana dilaporkan dan dievaluasi pada akhir masa jabatan Ketua Laboratorium/Studio. Penggunaan laboratorium/studio: a) Tata cara penggunaan Laboratorium/Studio dilakukan berdasarkan manual prosedur(Road Map) pada masing-masing Laboratorium/ Studio. b) Operasional setiap peralatan Laboratorium/Studio mengikuti instruksi kerja peralatan yang sesuai. c) Prosedur penggunaan Laboratorium/Studio mengikuti prosedur yang sesuai dengan tujuan penggunaan Laboratorium/Studio. d) Manual prosedur dan instruksi kerja yang terkait dengan pemanfaatan laboratorium mengacu kepada ketentuan dan petunjuk teknis yang berlaku. Prosedur penggunaan laboratorium/studio untuk praktikum diselenggarakan apabila: a) Mendapat persetujuan Ketua Jurusan melalui pengajuan tertulis b) Pelaksanaan kegiatan praktikum tidak menganggu jadwal kuliah praktikan c) Peserta praktikum telah memenuhi persyaratan akademik dan administrasi. Prosedur penggunaan laboratorium/studio untuk kegiatan non praktikum: d) Kegiatan non praktikum adalah kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat serta penyusunan modul ajar yang dilakukan oleh mahasiswa dan/atau dosen. e) Dalam hal penggunaan Laboratorium/Studio untuk kegiatan non praktikum dilaksanakan apabila memenuhi prosedur dan persyaratan yang berlaku. Prosedur penggunaan laboratorium/studio untuk kegiatan kerjasama: a) Kerjasama adalah bentuk hubungan kegiatan dalam bidang ilmu keteknikan antara Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas teknik Universitas Brawijaya dengan pihak pemilik/pemberi pekerjaan yang bersifat komersial dan didasari oleh dokumen kontrak kerjasama resmi. b) Jenis kegiatan kerjasama meliputi bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dapat berupa penggunaan fasilitas Laboratorium/Studio, pekerjaan studi, pekerjaan perencanaan, pekerjaan perancangan, pekerjaan pengawasan dan pelatihan/kursus sesuai dengan peraturan yang berlaku. c) Mitra kerjasama dapat berupa instansi pemerintah, instansi swasta, lembaga pendidikan , atau perorangan. d) Pengelolaan hasil kerjasama dilakukan berdasarkan ketentuan dan petunjuk teknis yang berlaku.
Pengelolaan Dokumen Hasil Kegiatan laboratorium 1.
Dokumen hasil kegiatan Laboratorium/Studio dapat berupa: a) Program Kerja Laboratorium/Studio (Road Map). b) Hasil penelitian studio dalam bentuk hard copy dan soft copy. c) Buku modul ajar. 2. Pengelolaan dokumen hasil kegiatan Laboratorium/Studio berupa:
a) Dokumen dengan kualitas terbaik akan didokumentasikan dalam Ruang baca Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota b) Dipublikasikan dalam seminar dan jurnal penelitian baik nasional maupun internasional c) Dipublikasi dalam jurnal online d) Dipasang dalam display di ruangan jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota e) Diberikan kepada instansi-instansi Pemerintah yang dijadikan sebagai wilayah studi penelitian Laboratorium/Studio f) pemusnahan dokumen dengan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan dalam Manual Prosedur 3. Pelaksanaan Pengelolaan dokumen hasil kegiatan pada masing-masing Laboratorium/Studio dapat dilihat pada lampiran.
Penutup 1. 2.
Pedoman pengelolaan Laboratorium/Studio ini mengikat bagi pengelola dan pengguna Laboratorium/Studio di lingkungan Jurusan Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. Pedoman pengelolaan Laboratorium/Studio ini berlaku sejak ditetapkan
Lampiran struktur organisasi Dekan
BPP Fakultas
Ketua Jurusan
Ketua Laboratorium
Dosen pembimbing Laboratorium
Asisten laboratorium
Laboran & teknisi
Pengguna laboratorium
Tenaga administrasi
Lampiran pengelolaan dokumen No. 1 2 3 4 5 6 7
Laboratorium/Studio Sistem infrastruktur Komputasi Permukiman & lingkungan Perencanaan wilayah Perencanaan desa Perencanaan kota Tugas akhir
Penyimpanan di ruang baca √ √ √ √ √ √ √
Pengelolaan dokumen Publikasi Jurnal Display seminar & jurnal online √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Diberikan pada instansi √ √ √