SELASA
Aset Temasek di Indonesia Akan Disita
21 DESEMBER 2010 EDISI NO. 3393 TAHUN X 48 HALAMAN RP 3.000 ( LUAR JAWA + ONGKOS KIRIM )
BERITA UTAMA I A3
www.tempointeraktif.com
www.korantempo.com
KUBU BAKRIE BANTAH MANFAATKAN TIM GARUDA YOSEP ARKIAN (TEMPO)
“Investasi politik untuk Pemilihan Umum 2014.” JAKARTA — Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie kemarin menjamu tim nasional sepak bola Indonesia makan bersama di rumahnya di Jalan Ki Mangunsarkoro, Menteng, Jakarta Pusat. Juru bicara keluarga Bakrie, Lalu Mara Satriawangsa, mengatakan perjamuan itu merupakan apresiasi Aburizal atas p g mampu p prestasi tim Garuda y yang menembus babak final Piala Federa Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF). "Tida "Tidak ada upaya politisasi seperti ditudingka ditudingkan banyak pihak," kata Lalu Mara. Menurut Lalu Mara, mestinya tidak ad ada yang berpikir macam-macam, misalny misalnya mengaitkan gerak merapat Aburizal k ke Tim Garuda dengan Pemilihan Preside Presiden 2014. "Belanda masih jauh. Sekaran Sekarang kita nikmati prestasi sepak bola ini ini," kata Lalu Mara. Setiba di rumah Aburizal, Cristia Cristian Gonzales dan kawan-kawan kemar kemarin langsung disambut Nirwan Dermawa Dermawan Bakrie, adik Aburizal yang juga Ketu Ketua Badan Tim Nasional PSSI. Satu per sat satu mereka bersalaman sebelum memasu memasuki
IMAM YUNNI (TEMPO)
Biar hidup susah, asal Timnas menang!
Janjikan Bonus
Cristian Gonzales dan kawan-kawan bertamu ke rumah Aburizal Bakrie di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, kemarin. Keluarga Bakrie menjanjikan bonus sebesar Rp 3 miliar jika tim nasional menjadi juara Piala AFF 2010.
taman di tengah rumah. Putra Aburizal, Ardi Bakri, juga berbaur di tengah kerumunan pemain. Tak lama berselang, Aburizal pun bergabung. Dalam acara ramah-tamah, Aburizal berkali-kali memuji para pemain. "Saya ingin bisa berlari secepat Okto," kata Aburizal menyanjung Oktovianus Maniani. Ketua Umum PSSI Nurdin Halid mengatakan, Tim Garuda bertamu ke rumah Aburizal untuk menyampaikan terima kasih atas dukungan keluarga Bakrie selama ini. Selain memberikan bonus yang mencapai Rp 6 miliar, Nurdin menerangkan, keluarga Bakrie telah menghibahkan tanah 25 hektare di daerah Jonggol,
Bogor, untuk pusat latihan tim nasional. yang menganggap dirinya punya Keluarga Bakrie pun akan menyewa peluang, pasti memanfaatkan momen pesawat khusus bagi Firman Utina seperti saat ini," kata Trimedya. dan kawan-kawan, yang akan bertolak Politikus Partai Demokrat, Didi ke Malaysia pada 24 Desember nanti, Irawadi Syamsudin, juga mengatakan untuk mengikuti laga pertama putaran tak mempermasalahkan dukungan final Piala AFF. Aburizal sepanjang hal itu untuk Politikus PDI Perjuangan, Trimedya mendorong kemajuan sepak bola Pandjaitan, mengatakan dukungan nasional. Hanya, Didi berharap, Aburizal Aburizal terhadap tim Garuda pun mestinya punya semangat serupa merupakan hal yang wajar. Apalagi untuk mendukung penegakan hukum di Aburizal pun dikenal menyukai negeri ini. "Termasuk mendorong sepak bola. Namun, menurut penuntasan kasus pajak yang Merahkan diduga membelit tiga perusahaan Trimedya, dukungan itu tidaklah Bukit Jalil keluarganya," kata Didi melalui gratis. Itu merupakan investasi politik untuk Pemilihan Umum telepon. BERITA UTAMA A2 ● EZTHER LASTANIA | AGUNG SEDAYU | MAHARDIKA SATRIA HADI 2014. "Semua politisi, apalagi
EDITORIAL
BERITA UTAMA
Tragedi Wartawan Pelangi epolisian mestinya membongkar tuntas kematian Alfrets Mirulewan. Pemimpin Redaksi Mingguan Pelangi yang terbit di Maluku ini diperkirakan dibunuh karena investigasi yang ia lakukan. Kejahatan seperti ini tidak hanya keji, tapi juga mengancam kemerdekaan pers. Dugaan itu muncul berdasarkan kesaksian rekan korban, Leksi Kikilai. Ia mengaku menemani Alfrets saat meliput transaksi gelap bahan bakar minyak di Pelabuhan Pantai Nama Wonreli Kisar, Kabupaten Maluku Barat Daya, pada Selasa, 14 Desember lalu. Saat di lokasi, Leksi ditinggal sendirian, dan Alfrets membuntuti sebuah truk pengangkut BBM dari pelabuhan menuju Desa Yawuru dengan sepeda motor. Beberapa saat kemudian Alfrets kembali ke pelabuhan menjemput Leksi. Sebelum pulang, Alfrets sempat terlibat cekcok dengan petugas pelabuhan dan seseorang yang membawa truk kembali ke pelabuhan. Orang ini bukan sopir yang semula mengemudikan truk ke arah Desa Yawuru. Setelah itu, Alfrets mengantar Leksi pulang ke kosnya. Sejak saat itulah ia tidak diketahui rimbanya. Alfrets baru ditemukan tiga hari kemudian di Pantai Nama dalam keadaan tak bernyawa. Polisi harus mengungkap kasus ini karena kematian Alfrets amat tidak wajar. Saat ditemukan, jenazahnya sudah membengkak dan terdapat luka lecet di kedua kakinya. Lengan kiri korban juga lebam kebiruan. Adapun sepeda motor yang digunakan ketika melakukan liputan investigasi ditemukan di pelabuhan dalam keadaan utuh. Semua indikasi itu mengarah pada kesimpulan bahwa ia dibunuh. Inilah yang mestinya ditelisik lebih lanjut oleh Kepolisian Daerah Maluku. Benarkah ia dihabisi akibat investigasinya? Dengan mengungkap tuntas kasus ini, kepolisian sekaligus bisa membersihkan korpsnya andaikata ada anggota yang terlibat dalam kejadian itu. Kami prihatin karena kasus Alfrets menambah panjang daftar wartawan yang tewas saat bertugas sepanjang tahun 2010. Beberapa kasus sebelumnya antara lain wartawan Merauke TV Ardiansyah Matrais, yang ditemukan tewas terapung di Sungai Maro, Kabupaten Merauke. Kendati polisi menyatakan korban ada kemungkinan bunuh diri, kasus ini tetap penuh misteri. Kemudian kontributor televisi swasta Sun TV, Ridwan Salamun, yang meninggal karena dibacok ketika meliput bentrokan antara warga di Maluku. Mestinya orang menyadari bahwa menghabisi jurnalis bukanlah pembunuhan biasa. Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers jelas melindungi wartawan yang menjalankan tugasnya. Di sana antara lain disebutkan, kemerdekaan pers dijamin sebagai hak asasi warga negara. Itu sebabnya, pelaku pembunuhan terhadap jurnalis diancam hukuman yang berat. Sungguh penting pula bagi penegak hukum untuk memprioritaskan kasus pembunuhan terhadap wartawan, karena dampaknya yang luas. Tanpa adanya pengusutan serius, pemerintah akan dianggap lalai melindungi wartawan sekaligus kebebasan pers. Kegagalan mengungkap kasus seperti itu juga akan merugikan masyarakat. Bila benar Alfrets dibunuh karena investigasinya seputar penimbunan BBM, publik telah kehilangan kesempatan untuk mendapatkan informasi mengenai penyimpangan ini. ●
K
Abbas membantah tudingan main uang. JAKARTA –– Koalisi organisasi
pegiat hukum dan hak asasi manusia menolak Abbas Said menjadi calon Ketua Komisi Yudisial. Menurut kaukus 11 organisasi itu, Abbas Said terlibat konflik kepentingan dengan Komisi Yudisial karena ia salah satu dari 31 hakim agung yang mengajukan uji materi atas Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2004 tentang Komisi Yudisial. “Secara etika, bertentangan,” kata Ketua Masyarakat Pemantau Peradilan Indonesia, Hasril Hertanto, dalam keterangan pers di Komisi Yudisial kemarin.“Kami menolak figur Abbas Said,” dia menegaskan. Menurut Hasril, gara-gara judicial review yang dikabulkan Mahkamah Konstitusi pada Agustus 2006 itu, fungsi pengawasan KomisiYudisial atas para hakim dianggap
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A2
Koalisi Tolak Abbas Pimpin Komisi Yudisial bertentangan dengan konstitusi dan tidak memiliki kekuatan hukum mengikat. Komisi Yudisial pun, kata Hasril, “Menjadi macan ompong.” Koalisi juga mempersoalkan integritas dan kualitas Abbas. Saat Abbas menjadi hakim, di tingkat pengadilan tinggi sampai Mahkamah Agung ada sejumlah putusan yang ia buat diadukan oleh masyarakat ke Komisi Yudisial. Selain itu, Koalisi mencatat, semasa menjadi hakim agung, Abbas termasuk hakim yang mempunyai tunggakan ratusan perkara. “Ini menunjukkan performa yang tidak baik,”kata Hasril. Ketua Lembaga Bantuan Hukum Jakarta Nurkholis Hidayat mengatakan, jika Abbas dipaksakan memimpin Komisi Yudisial, lembaga pengawas para hakim itu su-
lit mendapat dukungan publik. “Karena calon ketuanya saja sudah ditolak masyarakat sipil,”ujar Nurkholis. Wakil Ketua Indonesia Corruption Watch (ICW) Emerson Yuntho juga menyesalkan masuknya Abbas dalam bursa calon ketua Komisi Yudisial. Fungsi Komisi Yudisial yang mestinya diperkuat, menurut Emerson,“Bisa menjadi lemah jika dipimpin orang bermasalah.” Emerson mencontohkan kasus Antasari Azhar, bekas Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi. Sejak awal, Antasari ditolak kalangan masyarakat sipil. Tapi Dewan Perwakilan Rakyat tetap memilihnya sebagai Ketua KPK. “Akhirnya menjadi blunder,”kata Emerson. Kemarin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melantik Abbas Said bersama enam anggota Komisi Yudisi-
al lainnya di Istana Negara. Mereka adalah Eman Suparman, Imam Anshori Saleh, Taufiqurrahman Syahuti, Suparman Marzuki, Jaja Ahmad Jayus, dan Ibrahim. Lalu, secara internal, mereka akan memilih salah seorang di antara mereka menjadi Ketua Komisi Yudisial. Setelah pelantikan, Abbas menepis berbagai tuduhan miring terhadap dirinya, termasuk rumor bahwa dia menebar uang agar terpilih menjadi Ketua Komisi Yudisial.“Enggak benar.Yang begitu-begitu, saya enggak terpikir,”kata Abbas. Abbas pun menampik kekhawatiran sejumlah pihak bahwa, sebagai mantan hakim agung, dia tak bakal efektif mengawasi bekas temannya sendiri. “Justru saya bisa tahu kelemahan para hakim,”kata Abbas. ● DIANING SARI | BUNGA MANGGIASIH | JAJANG
WIDODO S. JUSUF (ANTARA)
Pelantikan Busyro Muqoddas Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berbincang dengan Wapres Boediono, Ketua Mahkamah Agung Harifin Tumpa (kedua dari kanan), Ketua BPK Hadi Purnomo (kanan), Wakil Ketua MPR Lukman Hakim Saifuddin (kiri), dan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Busyro Muqoddas seusai upacara pengucapan sumpah jabatan Ketua KPK dan anggota Komisi Yudisial periode 2010-2015 di Istana Negara, Jakarta, kemarin.
TKI Diharapkan Merahkan Bukit Jalil JAKARTA –– Pelatih tim PSSI,
KUTIPAN “Tidak ada unsur dan upaya politisasi seperti yang ditudingkan banyak pihak.” Juru bicara keluarga Aburizal Bakrie, Lalu Mara Satriawangsa, menyatakan hal itu dalam jamuan makan siang Tim Nasional di kediaman Ketua Umum Partai Golkar itu, kemarin.
“Kami akan datangi orang-orang yang kalau dipanggil berisiko.” Wakil Ketua KPK Muhammad Jasin, mengatakan KPK berjanji memanggil orang-orang yang diduga terkait dengan dugaan suap hakim di Mahkamah Konstitusi, kemarin.
Alfred Riedl, menilai dukungan penonton saat berlaga melawan tim tuan rumah di Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, akan sangat berarti. “Separuh saja stadion dipenuhi oleh warga Indonesia, itu sudah sangat bagus, dan kami kembali mendapat support yang besar,” ujarnya di Jakarta kemarin. “Kita harapkan setengah stadion bisa diisi pendukung Merah Putih,” dia menegaskan. Indonesia lolos ke final setelah menekuk Filipina 10 (skor total 2-0) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Gol Cristian Gon-
zales, penyerang naturalisasi asal Uruguay, memastikan Tim Garuda kembali akan menghadapi Malaysia pada Ahad, 26 Desember. Sebelumnya, Malaysia pernah dipecundangi Indonesia 1-5 dalam laga pembuka penyisihan grup A. Setelah pertemuan di Kuala Lumpur itu, kedua tim akan kembali bertarung pada laga kedua di Gelora Bung Karno, Rabu, 29 Desember. Belum diketahui berapa banyak pendukung tim nasional yang bakal menonton langsung pertandingan di stadion yang berkapasitas 87.411 tempat duduk itu. Namun di Malaysia saat ini ada
sekitar 2 juta tenaga kerja Indonesia (TKI)—terbesar dibanding di negara lain. Para TKI mengaku antusias atas keberhasilan tim sepak bola Indonesia lolos ke babak final Piala AFF. Mereka menyatakan akan meramaikan Stadion Nasional. Rusdi, pekerja asal Madura, mengatakan dia dan kawankawannya sudah menyusun rencana untuk menonton langsung laga itu. “Saya dan kawan-kawan akan menyewa bus untuk mendukung Tim Nasional di Bukit Jalil. Rombongan kami minimal dua bus,” ujarnya kepada Tempo seusai menyaksikan acara nonton bareng pertandingan
Indonesia melawan Filipina di salah satu rumah makan Indonesia di daerah Puchong, Selangor, Ahad lalu. Wahyudi, TKI lainnya di Malaysia, menegaskan bahwa antusiasme warga Indonesia di Malaysia untuk mendukung Tim Nasional tak perlu diragukan. Bahkan tiap kali ada klub asal Indonesia bertanding di negara itu, mereka selalu memberi dukungan penuh. “Waktu pertandingan persahabatan Persib dan Selangor FC tahun lalu, saya harus jalan kaki dari stasiun kereta api ke Stadion Shah Alam, gara-gara tak dapat bus,”katanya. ● ANT | MASRUR (KUALA LUMPUR) | NURDIN
BERITA UTAMA
SELASA, 21 DESEMBER 2010
KPPU Akan Sita Aset Temasek Holdings Sudah 10 tahun lebih tidak membayar denda. JAKARTA –– Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) dan Pengadilan Negeri Jakarta Pusat akan menyita aset Temasek Holdings di Indonesia sebagai ganti denda yang belum dibayar Temasek dan anak-anak perusahaannya. Delapan badan usaha milik Singapura ini diputuskan bersalah melakukan monopoli penyelenggaraan jaringan telekomunikasi di Indonesia pada 2007, dan diwajibkan membayar denda masing-masing Rp 15 miliar. Ketua KPPU Tresna Soemardi mengatakan, saat ini aset Temasek sedang didata untuk kebutuhan penyitaan. Langkah ini ditempuh karena Temasek tak kunjung membayar denda dan sulit diajak bekerja sama.“Mereka selalu kirim surat dan mengatakan sudah tak berkantor di Indonesia,”kata Tresna di Jakarta kemarin. Delapan badan usaha yang diwajibkan membayar denda
adalah Singapore Technologies Telemedia Pte Ltd, STT Communications Ltd, Asia Mobile Holding Company Pte Ltd, Asia Mobile Holdings Pte Ltd, Indonesia Communications Limited, Indonesia Communications Pte Ltd, Singapore Telecommunications Ltd, dan Singapore Telecom Mobile Pte. Menurut Tresna, aset yang terdata bakal dilelang di Balai Lelang Negara. Jika hasilnya tidak mencukupi untuk membayar denda, KPPU tak bisa melakukan apa-apa karena tidak ada perjanjian antara Indonesia dan Singapura dalam penyelesaian masalah ini. Tapi hingga kini KPPU belum memastikan apakah aset yang didata cukup untuk mengganti denda. Sebelum divonis bersalah, Temasek menguasai 41,9 persen saham Indosat melalui Singapore Technologies Telemedia, dan 35 persen saham Telkomsel melalui Singapore Telecommunications. Setelah dijatuhi vonis bersalah dan didenda Rp 25 miliar pada 19 November 2007, Temasek mengajukan banding ke Pengadilan Negeri Jakarta
BI Laporkan 15 Ribu Penipuan di Rekening JAKARTA –– Bank Indonesia melaporkan 15 ribu lebih kasus penipuan senilai Rp 86 miliar di rekening sepuluh bank sejak 2007 hingga pertengahan 2010. Modus penipuan beragam, dari pesan pendek, menaruh surat berharga di jalan dan meminta penemu menghubungi nomor tertentu, hingga penipuan kecelakaan. Penipuan tahun lalu mencatatkan rekor terbanyak. Mediator Madya Senior Direktorat Investigasi dan Mediasi Perbankan Bank Indonesia, Sondang Martha Samosir, mengatakan 60 persen kasus yang dilaporkan ke kepolisian bisa diselesaikan. Dia memperkirakan penipuan tahun ini bakal menurun seiring dengan pemakaian chip pada kartu kredit sejak awal tahun ini. “Masyarakat juga lebih hati-hati,” kata Sondang di Jakarta kemarin. Untuk menekan modus penipuan, Bank Indonesia mengembangkan peraturan bye laws, yakni pemblokiran rekening nasabah yang diduga fiktif atau rekening yang menampung hasil kejahatan.
“Intinya, ada indikasi hasil kejahatan,” kata Kepala Divisi Pengembangan dan Kebijakan Sistem Pembayaran BI, Aribowo. Menurut Aribowo, penerapan aturan bye laws lebih cepat menekan dampak penipuan karena tidak membutuhkan waktu lama. Cara ini bisa lebih ampuh ketimbang menunggu perintah blokir dari pengadilan atau lembaga hukum yang berwenang. Selain ada kemungkinan dana nasabah ditarik pelaku kejahatan, identitas penipu biasanya fiktif.“Cara itu juga lebih sederhana daripada proses hukum,”katanya. Menurut Sondang, aturan bye laws bisa lebih efektif pada penanganan kasus ribuan rekening di bank jika ada terobosan hukum yang lain seperti surat keputusan bersama atau nota kesepahaman untuk mengukuhkan tata cara pemblokiran rekening. Untuk itu, bank sentral berharap lembaga seperti Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan, kepolisian, serta kejaksaan terlibat dalam kerja sama ini. ● FEBRIANA FIRDAUS
Pusat, tapi tetap divonis bersalah. Perusahaan itu masing-masing diwajibkan membayar denda Rp 15 miliar, termasuk Telkomsel. Sebelumnya, Wakil Ketua KPPU Anna Maria Tri Anggraini mengatakan pihaknya kesulitan menagih denda dari putusan yang dibuat. Dalam 10 tahun terakhir, total denda mencapai Rp 1,8 triliun. Sedangkan denda yang sudah berkekuatan hukum tetap sekitar Rp 170 miliar. “Tapi yang baru dibayar hanya sekitar Rp 10 miliar,”katanya. Untuk meningkatkan penagihan denda, KPPU bekerja sama dengan pengadilan dan kepolisian. Tapi langkah ini belum tentu menjamin penagihan lebih lancar kare-
A3
TONY HARTAWAN (TEMPO)
Menyambut Natal na tak ada jaminan aset perusahaan masih utuh. Selain itu, perusahaan yang divonis bersalah bisa jadi sudah tak beroperasi di Indonesia. Agar kejadian serupa tak terulang,Tresna mengusulkan adanya kesepakatan di antara
Seorang pekerja membersihkan ornamen gereja di Gereja Katedral, Jakarta, kemarin. Sejumlah gereja di Jakarta melakukan perawatan rutin untuk menyambut perayaan Natal. negara-negara di Asia Tenggara mencari formula untuk menyelesaikan masalah semacam ini. Salah satu jalan keluar yang diharapkan adalah, lembaga seperti KPPU memiliki kekuatan lebih. Ketua Umum Asosiasi
Pengusaha Indonesia Sofjan Wanandi mengakui ada sebagian pengusaha yang mengabaikan kewajiban kepada KPPU. Tapi mereka tidak bisa disalahkan begitu saja, karena KPPU dan pemerintah tidak menagih. ● EKA UTAMI APRILIA IKLAN
NASIONAL
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A5
PPP Dinilai Tak Serius Rangkul Partai Islam JAKARTA –– Janji Partai Persa-
tuan Pembangunan untuk merangkul partai-partai Islam pecahannya dinilai hanya retorika politik. Ketua Umum Partai Bintang Reformasi Bursah Zarnubi mengatakan belum ada langkah
apa pun dari partai berlambang Ka’bah itu untuk merangkul PBR, yang notabene pecahan PPP. “Itu retorika politik,” kata Bursah, Ahad lalu. “Tak ada komunikasi apa pun dengan PPP.” Dia membandingkan PPP
dengan Partai Amanat Nasional dan Partai Gerakan Indonesia Raya. Keduanya dinilai sangat ekspansif untuk merangkul partai-partai kecil. Ketua PPP yang juga Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat, Lukman Hakim
Saifuddin, menyatakan partainya merangkul partai-partai kecil pecahan PPP secara intensif untuk menyikapi Undang-Undang Partai Politik baru yang lebih ketat dalam persyaratan pendirian partai. Partai-partai kecil pecahan
PPP antara lain Partai Nahdlatul Ummah, Partai Kebangkitan Nasional Ulama, dan PBR. “Kami ajak pulang ke rumah lama,” katanya di Pesantren Tebuireng, Jombang, Jawa Timur, Ahad lalu, dalam peringatan setahun wa-
fatnya Abdurrahman Wahid. Menurut Wakil Sekretaris Jenderal PPP Muhammad Romahurmuziy, PPP menawarkan tiga format, yakni fusi, asimilasi pengurus, dan penggabungan perolehan suara hasil pemilu. ● AMIRULLAH IKLAN
Pemilihan Kepala Daerah tanpa Integritas Anggaran negara sering dijadikan komoditas dalam pemilihan di daerah. JAKARTA –– Indonesia Corruption Watch (ICW) menyebut ratusan pemilihan kepala daerah sepanjang 2010 sebagai pemilihan tanpa integritas. Alasannya, pemilihan banyak diwarnai pelanggaran berupa korupsi dan sengketa yang ditangani Mahkamah Konstitusi. “Ironis,” kata peneliti ICW, Apung Widadi, di kantornya, Kalibata, Jakarta, kemarin. Menurut dia, sepanjang tahun ini 244 daerah menyelenggarakan pemilihan, terdiri atas 7 pemilihan gubernur, 202 pemilihan bupati, dan 35 wali kota. Dari jumlah itu, hampir seluruhnya bermasalah. Mahkamah Konstitusi menangani 232 sengketa pemilihan di daerah. Modus yang ia kategorikan sebagai korupsi dalam pemilihan 2010 adalah 1.053 kasus pembagian uang secara
langsung, 326 pembagian bahan pokok, 1 pemberian hand tractor, 5 perbaikan jalan, 39 pembagian kerudung, 47 pembagian tabung gas, 1 pembagian tanah uruk, 6 pembagian payung, serta 39 pembagian pupuk. Aktor korupsi didominasi oleh anggota tim sukses kandidat, yaitu 203 orang. Sedangkan 35 aktornya adalah pasangan calon, 91 perangkat pemerintah, serta 59 broker suara. ICW mencatat biaya politik untuk pemilihan fenomenal. Dengan asumsi setiap kandidat mengeluarkan biaya Rp 15 miliar dan pemilihan diikuti tiga pasangan, perputaran dana politik tahun ini Rp 10,98 triliun.Tapi dana yang tak tercatat dan diawasi ini menjadi politik uang. Apung mengatakan untuk mengatasinya ICW meminta penguatan kinerja Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) untuk mencegah dan menindak pelanggaran. Tapi selama ini ada ketidaksesuaian temuan pelanggaran antara Bawaslu dan Panitia Peng-
awas. Kontrol yang lemah juga tecermin dari penyelenggaraan yang belum optimal. Di tempat terpisah, Bawaslu menilai dana pemilihan kepala daerah yang bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) dijadikan tawar-menawar oleh calon. Untuk menghindari hal itu, Bawaslu mengusulkan agar anggaran pemilihan ditempatkan di anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN). Koordinator Divisi Organisasi dan Umum Bawaslu, Agustiani Tio Fridelina Sitorus, mengatakan keterlambatan pencairan anggaran APBD menjadi penghambat pemilihan. Akibatnya, di banyak daerah pemilihan tertunda. Koordinator Divisi Pengawasan Bawaslu, Wahidah Suaib, mengeluhkan KPU yang sering merintangi tugas Bawaslu dan Panitia Pengawas Pemilu di daerah, terutama soal mengakses data. Menurut Wahidah, terjadi ego sektoral. KPU merasa superior dibanding Pengawas. ● AMIRULLAH | SANDY INDRA | JOBPIE S
Elite Sekretariat Gabungan Dituding Tak Jujur JAKARTA –– Pola komunikasi
koalisi partai-partai pendukung pemerintah, yang diwadahi dalam Sekretariat Gabungan, dinilai tak sehat. Beberapa masalah penting bahkan diputuskan hanya oleh dua partai, dari total enam partai anggota koalisi. “Pola komunikasi di Setgab sepanjang 2010 banyak ketertutupan dan ketidakjujuran,” kata Wakil Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan Muhammad Romahurmuziy dalam pernyataan tertulisnya kemarin. Menurut Romy—begitu dia biasa disapa—banyak ke-
putusan yang sudah bulat di Sekretariat. Nyatanya, keputusan di Dewan Perwakilan Rakyat kemudian berbeda 180 derajat. Ia mencontohkan, soal Rancangan Undang-Undang Keistimewaan Yogyakarta belum ada satu sikap dari Sekretariat, tapi diklaim oleh elite seolah sudah bulat.“Tak boleh ada lagi agenda politik terselubung dalam Setgab,”ucapnya. Berkaitan dengan keputusan koalisi, Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa DPR Marwan Jafar mengatakan, Sekretariat membentuk tim kecil untuk memuluskan pem-
bahasan Rancangan UndangUndang Keistimewaan Yogyakarta di DPR. Tim dipimpin oleh Ketua Harian Sekretariat Aburizal Bakrie, yang juga Ketua Umum Golkar. Kesepakatan ini hasil rapat pada 9 Desember 2010 di sekretariat, Menteng, Jakarta Pusat. Wakil Sekretaris Jenderal Golkar Nurul Arifin membenarkan hal itu. Sekretaris Jenderal Golkar Idrus Marham justru berkeras membantah. “Belum ada pembicaraan sama sekali.” katanya. “Itu namanya fait accompli, adu domba, dan politik intrik.” ● AMIRULLAH
NASIONAL
SELASA, 21 DESEMBER 2010
Kementerian Tenaga Kerja Akui Ada Calo TKI Pemerintah tak bisa menahan pemberangkatan TKI ke luar negeri. JAKARTA — Kementerian Tenaga
Kerja dan Transmigrasi mengakui adanya peran calo dalam pemberangkatan tenaga kerja Indonesia (TKI) ke luar negeri. “Kami akui itu (calo) memang ada, dan itu tidak mudah ditangani,” kata Direktur Penempatan Tenaga Kerja Luar Negeri Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Roostiawati, di kantornya kemarin. Roostiawati mengatakan, untuk menanganinya, Kementerian Tenaga Kerja akan melakukan pengawasan dan menggerakkan ekonomi masyarakat, terutama yang tinggal di daerah kantong TKI. “Kita gerakkan ekonomi kerakyatan untuk kurangi pengiriman TKI berpendidikan rendah,”ujarnya.
Kementerian Tenaga Kerja mencatat, dari 442 kabupaten/kota di Indonesia ada 159 kabupaten/kota yang menjadi kantong TKI. Dari angka itu, ada 38 daerah kantong TKI terbesar, beberapa di antaranya adalah Cirebon dan Indramayu, Jawa Barat. Daerah-daerah kantong TKI tersebut, kata dia, harus diberi pemahaman mengenai penempatan tenaga kerja ke luar negeri untuk meminimalkan pengiriman TKI di bawah umur dan berpendidikan rendah. Kemarin, kata dia, Kementerian Tenaga Kerja mengundang 38 kabupaten untuk berkoordinasi dalam membenahi mekanisme penempatan dan perlindungan TKI di luar negeri. Roostiawati menambahkan, pemerintah tidak bisa semudah itu menahan pemberangkatan tenaga kerja ke luar negeri karena mendapatkan pekerjaan merupakan hak warga negara.
“Menahan tidak boleh, itu melanggar HAM, tapi pengawasan harus ada,”kata dia. Mengenai nasib jenazah buruh migran asal Cianjur, Jawa Barat, Kikim Komalasari, 31 tahun, Roostiawati mengatakan jenazahnya masih berada di Arab Saudi. Hingga kini pemerintah belum dapat memastikan kapan jenazah Kikim dipulangkan ke Tanah Air.“Kami usahakan secepat mungkin,” tutur Roostiawati. Roostiawati mengatakan jenazah Kikim belum bisa dipulangkan ke Indonesia karena kepolisian Arab Saudi masih menyelidiki kasus kematiannya. “Mereka masih membutuhkan jenazahnya untuk otopsi. Kami belum bisa bawa,” ucapnya. Sedangkan kondisi kesehatan TKI asal Nusa Tenggara Barat, Sumiati, 23 tahun, yang juga mengalami penyiksaan oleh majikannya, telah berangsur
pulih. Terakhir Sumiati telah menjalani operasi paru-paru dan hingga kini pihak keluarga masih mendampinginya di Arab Saudi. Sementara itu, Asosiasi Perusahaan Jasa Tenaga Kerja Indonesia (Apjati) Nusa Tenggara Timur (NTT) selama 2010 telah menggagalkan pengiriman 1.300 TKI ilegal. “Kebanyakan mereka direkrut oleh para calo tenaga kerja,” kata Sekretaris Apjati NTT, Yeskiel Nubatonis, di Kupang, NTT, kemarin. Sabtu lalu, kata dia, Apjati NTT menggagalkan pemberangkatan tujuh calon TKI ilegal ke Batam, Kepulauan Riau. Ketujuh calon TKI ilegal tersebut berasal dari Kabupaten Timor Tengah Selatan dan Belu. Mereka direkrut oleh Bertolomeus Kiik dan Daniel Otemusu. Ketujuh orang itu ditahan karena tidak memiliki dokumen yang sah. ● RIRIN AGUSTIA | YOHANES SEO
REGINA SAFRI (ANTARA)
Boediono Berikan Penghargaan kepada Relawan JAKARTA — Wakil Presiden Boediono memberikan penghargaan kepada semua relawan bencana yang dengan sigap memberikan bantuan tanpa pamrih. Menurut dia, para relawan inilah yang menunjukkan hakikat kesetiakawanan sosial yang sesungguhnya. Dalam pidato pembukaan peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, kemarin, Boediono mengatakan, berkat para relawan, bantuan cepat sampai ke daerah-daerah yang terkena bencana, seperti di Mentawai, Wasior,Yogyakarta, dan Jawa Tengah. “Ada di antara mereka yang telah mengorbankan jiwanya demi menolong orang lain, demi kesetiakawanan dan solidaritas sebagai sesama saudara sebangsa dan setanah air,”ujarnya. Dengan contoh konkret semacam ini, Boediono yakin kesetiakawanan dan solidaritas tidak akan mudah lenyap dari bangsa Indonesia. Meskipun, kata dia, semua tahu bahwa modernisasi yang harus dilakukan sering kali membawa serta dampak sampingan berupa meningkatnya kecenderungan individualisme dan kecenderungan persaingan antarsesama kita. “Dalam kehidupan sehari-hari, saya atau aku menjadi lebih penting daripada kita. Tapi saya percaya bahwa semangat kekeluargaan dan kebersamaan tertanam dalam hati kita semua,”ujarnya. Dia mengingatkan, tanpa upaya mengingatkan dan memupuknya terus-menerus, semangat solidaritas dan kesetiakawanan itu dapat luntur di tengah arus modernisasi dan globalisasi yang sangat deras sekarang ini. ● MUNAWWAROH
Ujian Sekolah
Ratusan murid sekolah dasar korban letusan Gunung Merapi mengerjakan soal ujian pada hari pertama ujian sekolah di posko pengungsian Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, kemarin. Sejumlah sekolah di DIY hancur akibat terkena awan panas Merapi.
A7
Gamawan: Bantuan Sosial Bocor Urusan BPK JAKARTA — Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi
mengatakan yang berwenang menindak pemerintah daerah yang menyelewengkan dana bantuan sosial adalah Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Menurut dia, pemerintah tak melihat adanya keperluan untuk memperketat aturannya. “Itu kan yang menemukan BPK. Jadi, BPK lagi yang menindaklanjuti ke daerah bersangkutan,” ujarnya seusai pelantikan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi dan pimpinan Komisi Yudisial di Istana Negara kemarin. Menurut Gamawan, berdasarkan aturan, pengucuran dana bantuan sosial diperbolehkan. “Realisasinya perlu dikontrol, dan kontrol itu dilakukan oleh BPK,”katanya. Pemerintah daerah di 20 provinsi dituding menyelewengkan dana bantuan sosial hingga Rp 765,36 miliar sepanjang tahun 2009. Jumlah tersebut didapat Sekretariat Nasional Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra) dari olahan data BPK, Kementerian Keuangan, serta Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2009, yang dipublikasikan belum lama ini. Kepala Divisi Pengembangan Jaringan Daerah Fitra, Hadi Prayitno, mengatakan pihaknya menilai prosedur dan peruntukan penggunaan dana bantuan yang tak jelas memicu penyimpangan tersebut. “Kecenderungannya, bantuan ini hanya dibagikan elite daerah kepada jaringan politik dan pengikutnya saja,”ujar Hadi di Jakarta, Ahad lalu. Menurut dia, modus penyimpangannya mulai dari pemberian bantuan tanpa pengajuan, pemberian lebih dari yang dialokasikan terhadap suatu organisasi, potongan bantuan, tak adanya pertanggungjawaban penggunaan, dan bantuan fiktif. Fitra mencatat Jawa Tengah sebagai “jawara” penyimpangan dana bantuan sosial, dengan jumlah penyelewengan Rp 173,3 miliar tahun lalu. Setelahnya, ada Sumatera Utara (Rp 148,44 miliar) dan Jawa Timur (Rp 89,31 miliar). Dia menambahkan, penyimpangan lain dalam pengelolaan anggaran daerah terjadi pula pada belanja penunjang operasional pejabat lokal, yakni sebesar Rp 58,43 miliar. Lantas, dana pelesiran elite daerah diselewengkan Rp 50,88 miliar. Adapun bantuan bagi partai politik disalahgunakan Rp 24,63 miliar. Untuk mengatasinya, kata dia, Fitra mendesak pemerintah pusat dan daerah bersama-sama memperketat pengaturan penggunaan dana-dana tersebut. ● BUNGA MANGGIASIH
Kasus Kekerasan dalam Rumah Tangga Meningkat BANDUNG — Koordinator Lembaga Bantuan Hukum Asosiasi Perempuan Indonesia untuk Keadilan (LBH APIK), Nursyahbani Katjasungkana, mengatakan angka pelaporan kasus kekerasan dalam rumah tangga terus meningkat dalam 3 tahun terakhir. Dari catatan LBH APIK, ada 337 kasus pada 2007, 497 laporan pada 2008, dan tahun lalu jumlah kasus melonjak menjadi 657. Sejak Januari hingga Oktober 2010 tercatat sudah ada 434 kasus kekerasan dalam rumah tangga.
Nursyahbani mengatakan penerapan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan dalam Rumah Tangga masih lemah di kalangan penegak hukum. Padahal, kata dia, laporan kasus terus mengalir, baik ke lembaga advokasi maupun ke kepolisian hingga pengadilan. “Harusnya elemen hukum harus bekerja sama memberikan dampak bagi keadilan korban,” ujarnya dalam peringatan Hari Ibu di Universitas Padjadjaran, Bandung, kemarin. Menurut dia, selama ini belum
ada standar operasional pelaksanaan perlindungan untuk korban kekerasan. Pada kasus lain, kata dia, polisi mudah menindaklanjuti pengaduan suami yang beranggapan telah ditelantarkan karena ditinggalkan istrinya. “Padahal pemicunya kekerasan suami kepada istri,”kata dia. Nursyahbani mengatakan para penegak hukum harus diberi pelatihan untuk memahami Undang-Undang KDRT. Selain itu, kampanye penghapusan kekerasan harus digencarkan agar masyarakat tidak lagi pasif ketika menjadi korban kekerasan.
Duta Antikekerasan dalam Rumah Tangga, Maia Estianty, mengatakan kasus tersulit yang ditangani kepolisian biasanya menyangkut kekerasan psikis, seperti yang ia alami. Sebab, kata dia, petugas tidak bisa melihat wujud dampaknya. “Polisi belum terlalu tahu mengartikan pasal-pasal dalam Undang-Undang KDRT,” ujar mantan istri Ahmad Dhani itu. Menurut Maia, cara mencegahnya adalah setiap individu harus menahan diri untuk tidak memancing kekerasan dalam rumah tangga. ● ANWAR SISWADI
BERITA UTAMA
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A4
ADITIA NOVIANSYAH (TEMPO)
Jelang Liburan Natal, Tiket Kereta Nyaris Ludes
Terdakwa Andi Kosasih meluapkan emosinya setelah menjalani sidang vonis di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan,kemarin.
Teman Gayus Dihukum 6 Tahun Penjara Andi dan Haposan saling menyalahkan. JAKARTA — Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan kemarin memvonis terdakwa Andy Kosasih, rekan usaha Gayus H. Tambunan, bersalah dan menghukumnya enam tahun penjara. Hakim pun mewajibkan Andi membayar denda Rp 4 miliar atau menjalani hukuman tambahan empat bulan penjara. Vonis hakim ini lebih rendah dari tuntutan jaksa, yakni 10 tahun penjara dan denda Rp 6 miliar. Menurut hakim Syamsudin, beberapa hal yang meringankan antara lain terdakwa tidak“nekoneko” dalam persidangan, telah mengakui perbuatannya, dan belum pernah dihukum.
Andi menjadi terdakwa karena membuat surat perjanjian palsu dengan Gayus pada September 2009. Perjanjian pembelian tanah itu dibuat bertanggal mundur, sehingga uang sekitar Rp 28 miliar dalam rekening Gayus seolaholah menjadi milik Andi. Perjanjian palsu dibuat agar blokir atas rekening Gayus dicabut, dan agar Gayus tak ditahan. Menurut jaksa penuntut umum M. Rum, perbuatan Andi dan Gayus merupakan tindakan menghalang-halangi penyidikan. Ketua majelis hakim Prasetya Ibnu Asmara mengatakan, “Andy terbukti melakukan tiga kesalahan yang didakwakan jaksa penuntut umum.” Pada dakwaan pertama, jaksa menyatakan Andi telah memberikan keterangan palsu di depan
penyidik dengan mengakui uang di rekening Gayus sebagai miliknya. Pada dakwaan kedua, jaksa menuduh Andi menyuap penyidik polisi Komisaris M. Arafat Enanie sebesar Rp 5 juta. Adapun pada dakwaan ketiga, jaksa menyatakan Andi menerima uang sekitar Rp 3,9 miliar dari Gayus. Majelis hakim menilai Andi terbukti secara sah telah memberikan keterangan palsu, memberikan suap, dan menerima uang hasil kejahatan. Namun majelis hakim menganggap dakwaan jaksa bahwa Andi telah menghalangi penyidikan polisi tidak terbukti. Seusai sidang, Andi mengatakan dirinya dizalimi kawannya sendiri, Haposan Hutagalung. Andi mengaku tidak tahu-menahu ihwal perjanjian palsu itu. Dia pun mengaku hanya membantu
Haposan, yang juga bekas pengacara Gayus Tambunan. Karena itu, Andi pun menyatakan banding atas putusan hakim. Sebaliknya, terdakwa Haposan mengatakan Andi Kosasih tak dapat mengelak dari dakwaan jaksa. “Jangan berlagak bego. Mengaku enggak lulus SD, tapi menghitung duit pinter,”ujar Haposan setelah bersaksi di pengadilan kemarin. Menurut Haposan, justru Gayus dan Andi-lah yang jadi otak perjanjian palsu itu. Vonis terhadap Andi merupakan yang terberat dibanding vonis untuk terdakwa lain dalam kasus mafia hukum itu. Mereka yang telah divonis adalah M. Arafat Enanie (5 tahun penjara), Sri Sumartini (2 tahun), dan Sjahril Djohan (1 tahun). ● FEBRIYAN
KPK Bakal Datangi Saksi Kasus Mahkamah Konstitusi JAKARTA — Komisi Pemberantas-
an Korupsi berjanji memanggil, bahkan mendatangi, orang-orang yang diduga terkait dengan dugaan suap hakim di Mahkamah Konstitusi. “Kami akan datangi orang-orang yang kalau dipanggil berisiko,” kata Wakil Ketua KPK Muhammad Jasin seusai pelantikan Ketua KPK Busyro Muqoddas di Istana Negara, Jakarta, kemarin. Menurut Jasin, dugaan suap terhadap para hakim sudah dalam tahap penyelidikan. KPK tak memasang target waktu penuntasan penyidikan. Jasin juga me-
nolak mengungkapkan buktibukti yang sudah berada di tangan KPK. “Kalau disampaikan sekarang, hasilnya kurang maksimal atau mentah di jalan,” ucapnya. Ketua KPK yang baru, Busyro Muqoddas, juga menyatakan belum bisa menyebutkan tenggat penuntasan penanganan. “Besok siang saya baru mulai menjadwalkan untuk menelaah kasus MK,”katanya.“Mungkin perlu lebih diprioritaskan.” Sebelumnya, Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud Md. mengadukan percobaan penyuapan
terhadap hakim konstitusi Akil Mochtar sebesar Rp 3 miliar ketika menangani perkara sengketa pemilihan kepala daerah di Kabupaten Simalungun.“Dipenggal leher pun saya tak pernah terima (uang itu),”ujar Akil kemarin. Mahkamah Konstitusi kini sedang menangani dugaan pelanggaran etika oleh hakim Arsyad Sanusi. Anggota keluarga hakim Arsyad diduga menemui pihak yang beperkara, yakni calon bupati Bengkulu Selatan terpilih, Dirwan Mahmud. Ketua Panel Etik Hakim Konstitusi, Haryono, mengatakan Panel Etik tuntas
bekerja pada akhir Desember ini. Ia mengaku baru kemarin menerima surat keputusan sebagai Ketua Panel Etik. Ia bersama hakim Ahmad Sodiki dan hakim Ahmad Fadlil Sumadi pun segera membuat standar prosedur operasi Panel Etik. Nantinya sidang tertutup akan menghasilkan rekomendasi apakah perlu dibentuk Majelis Kehormatan Hakim. Panel Etik juga akan memanggil pihak-pihak yang diduga terkait dengan kemungkinan pelanggaran etik hakim Arsyad tersebut. ● BUNGA MANGGIASIH | DIANING SARI | JOBPIE
JAKARTA — Arus penumpang kereta api yang meninggalkan Jakarta pada akhir tahun diperkirakan akan mencapai puncaknya pada malam Natal, Jumat mendatang.“Mungkin karena anak-anak sekolah mulai diliburkan,” kata Kepala Humas Daerah Operasi I PT Kereta Api, Mateta Rizallulhaq, ketika dihubungi kemarin. Mateta menjelaskan, pada 24 Desember itu tingkat penjualan tiket sudah mencapai 95 persen lebih. Sedangkan pada 22, 23, dan 25 sampai 27 Desember ini tingkat reservasi sudah mencapai 90 persen lebih.“Ini terjadi di kelas bisnis maupun eksekutif untuk semua tujuan,”ujarnya. Meski ada lonjakan jumlah penumpang, menurut Mateta, belum ada keputusan untuk melakukan penambahan kereta. Liburan Natal dan tahun baru juga membuat operator angkutan udara kebanjiran penumpang. Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Herry Bhakti S. Gumay, mengatakan kenaikan jumlah penumpang itu bahkan sudah mulai terasa saat ini, meski belum signifikan. “(Saat ini) kemungkinan baru 5 persen.” Menurut data persiapan transportasi menjelang Natal dan Tahun Baru 2010, penumpang angkutan udara dalam negeri diperkirakan naik 15 persen dibanding angka tahun lalu, dari 1,66 juta menjadi 1,91 juta orang. Adapun penumpang angkutan udara luar negeri diprediksi akan mengalami peningkatan 10 persen, dari 324,8 ribu menjadi 357,3 ribu orang. Peningkatan tersebut tercatat dari empat bandara yang dipantau, yaitu Jakarta, Medan, Surabaya, dan Bali. Departemen Perhubungan pun telah mengirim tim ke 23 bandar udara di Indonesia untuk memantau peningkatan yang terjadi menjelang akhir tahun. Persiapan menghadapi liburan Natal dan tahun baru juga dilakukan Kepolisian Daerah Metro Jaya dengan menyiagakan tim antibom dan pasukan untuk sterilisasi pada malam Natal.“Puluhan tim dengan total 5.000 personel,”kata Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal Sutarman. Personel polisi itu tersebar di 98 pos keamanan untuk mengamankan 1.642 gereja dan 835 obyek vital. ● RATNANING ASIH | SUTJI DECILYA | PUTI NOVIYANDA
RALAT Pada berita di Koran Tempo 20 Desember 2010, halaman A4, yang berjudul “Dirwan Gemas MK Diklaim Bersih” tertulis nama “Ridwan” pada paragraf keempat. Seharusnya “Dirwan”. Selanjutnya, di halaman yang sama pada berita berjudul “Harga Beras Antar Inflasi Tembus 6 Persen”, tertulis nama “Rusman”, seharusnya “Rusman Heriawan, Kepala Badan Pusat Statistik”. Kami mohon maaf atas kesalahan ini.
NASIONAL
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A6
SETO WARDHANA (TEMPO)
Komisi Yudisial Akui Sulit Panggil Hakim Agung JAKARTA — Kepala Biro Pengawasan Hakim KomisiYudisial, Eddy Hari Susanto, mengakui posisi lembaganya lemah terhadap pengawasan hakim agung. “Sembilan orang hakim agung yang kami panggil belum ada satu pun yang memenuhi,”ujar Eddy saat ditemui setelah menerima kunjungan Koalisi Pemantau Peradilan di Komisi Yudisial kemarin. Eddy mengatakan Komisi Yudisial telah memanggil sembilan hakim agung sejak 2009 hingga Oktober 2010. “Kami panggil terkait dengan putusan,”ujar Eddy. Komisi Yudisial, kata dia, menerima sejumlah aduan dari masyarakat yang merasa putusan sembilan hakim agung tersebut tidak memenuhi rasa keadilan. Sayangnya, Eddy melanjutkan, Komisi Yudisial tidak punya kewenangan untuk memaksa mereka. Sehingga, bila hakim agung tak memenuhi panggilan, Komisi Yudisial tak bisa berbuat apaapa. Wakil Ketua Indonesia Corruption Watch Emerson Yuntho mengatakan fungsi Komisi Yudisial memang harus diperkuat. Dalam Rancangan Undang-Undang Komisi Yudisial, kata dia, fungsi tersebut harus ditegaskan.Tapi, ia menambahkan, kini kredibilitas lembaga ini justru dipertanyakan dengan masuknya Abbas Said, bekas hakim agung, sebagai calon Ketua Komisi Yudisial. ● DIANING SARI
Operasi Mata Pemimpin Pondok Pesantren Al-Mukmin, Ngruki, dan juga tersangka teroris, Abu Bakar Ba’asyir, setelah menjalani operasi mata di Rumah Sakit Mata Aini, Jakarta, kemarin. Ba'asyir mendapat izin melakukan operasi mata kirinya akibat katarak.
Terdakwa Terorisme Diganjar Hukuman Berbeda Hakim menyatakan pelatihan militer di Aceh untuk kegiatan terorisme. JAKARTA — Pengadilan Negeri Ja-
karta Barat kemarin menjatuhkan hukuman berbeda kepada enam terdakwa kasus terorisme. Vonis tertinggi diterima oleh Aman Abdurrahman alias Ustad Oman. Majelis hakim yang diketuai Mutarto menyatakan pria yang berprofesi sebagai mubalig itu terbukti membantu pelatihan terorisme di Pegunungan Jalin Jantho, Aceh Besar, Aceh, pada 2009. Peran Oman adalah memberikan sumbangan dana Rp 20 juta dan US$ 100 kepada Dulmatin. Mutarto menyatakan Oman juga mengirim tiga atau empat muridnya mengikuti pelatihan di Aceh. Dia menyebutkan, pelatihan militer itu diprakarsai oleh buron kasus terorisme,Yahya alias Dulmatin. “Pelatihan militer di Aceh dilakukan untuk kegiatan terorisme,”ujar hakim Mutarto. Vonis tersebut lebih ringan dari tuntutan jaksa yang menuntut Oman hukuman 12 tahun penjara. Oman dinyatakan bersalah melanggar Pasal 13 huruf a UndangUndang Terorisme.“Saya tidak terima dengan putusan ini,” kata
Oman. Namun dia mengatakan tidak akan mengajukan banding. Sidang putusan Oman ini diikuti puluhan pengikut pengajiannya, yang meneriakkan takbir pada setiap kesempatan. Mereka mengaku tak puas atas ketidakadilan yang sudah diputuskan majelis hakim. Hukuman lebih ringan diterima oleh Ismarwan. Fasilitator kegiatan teror di Banda Aceh itu diganjar delapan tahun penjara. Hakim menilai terdakwa membantu tindak pidana terorisme dan dipersalahkan melanggar Pasal 15 juncto Pasal 6 Undang-Undang Terorisme. Vonis ini juga lebih ringan dari tuntutan jaksa yang 12 tahun penjara. Hakim menyatakan Ismarwan membantu Mukhtar Khairi melakukan sejumlah aksi teror di Banda Aceh, seperti pelemparan granat ke kantor Unicef pada 16 Maret 2009, penembakan warga negara Jerman pada 5 November 2009, dan penembakan rumah milik warga Amerika pada 23 November 2009. Ismarwan menyatakan pikirpikir atas vonis itu dan meminta hakim memberi waktu guna menentukan langkah hukum selanjutnya. Hakim memberi waktu sepekan untuk Ismarwan. Atas perbuatannya itu, jaksa
menuntut Mukhtar dengan hukuman 15 tahun penjara. Majelis hakim yang sama juga menjatuhkan vonis terhadap empat peserta latihan militer di Aceh, yakni Adi Munadi alias Badru Sunarto, Deni Suhendra alias Faris, Ade Miroz alias Asbak alias Adam, serta Munir alias Abu Rimba alias Abu Uten.Adi, Deni, dan Ade dijatuhi hukuman delapan tahun penjara, sedangkan Munir divonis tujuh tahun penjara. Menurut majelis hakim, keempat terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan telah melanggar Undang-Undang Terorisme. “Mereka bersalah karena telah memberi bantuan untuk tindak pidana terorisme,”kata Mutarto. Munir dihukum lebih ringan karena keterlibatannya dianggap lebih kecil dibanding ketiga rekannya. Munir dinilai lebih berperan sebagai penunjuk jalan dari permukiman ke tempat latihan militer. Keempat orang itu menyatakan pikir-pikir atas vonis hakim. Jaksa penuntut umum Feritas juga menyatakan pikir-pikir karena vonis yang dijatuhkan hakim lebih ringan dibanding tuntutan jaksa, yakni 12 tahun penjara untuk Adi, Deni, dan Ade, serta 10 tahun penjara untuk Munir. ● SANDY INDRA PRATAMA | PINGIT ARIA
Hanura Inginkan Parliamentary Threshold 3 Persen JAKARTA — Partai Hati Nurani Rakyat
(Hanura) menginginkan ambang batas minimal perolehan suara partai politik agar bisa masuk ke parlemen (parliamentary threshold) sebesar 3 persen.“Penentuan PT (parliamentary threshold) harus dilakukan secara rasional,” kata Ketua Umum Hanura, Wiranto, dalam keterangan pers setelah membuka Rapat Pimpinan Nasional Partai Hanura I, kemarin, di Hotel Sultan, Jakarta. Menurut mantan Panglima ABRI dan Menteri Pertahanan ini, angka 3 persen diajukan demi berjalannya kompromi dalam pembahasan Rancangan Undang-Undang Pemilihan Umum di Dewan Perwakilan Rakyat. Hanura berpendapat, meningkatkan ambang batas bisa dilakukan, namun tak boleh sewenang-wenang.“Kami sudah patok angka kompromistik 3 persen.” Berdasarkan Undang-Undang Pemilihan Umum, yang kini berlaku adalah parliamentary threshold 2,5 persen. Artinya, partai yang gagal memperoleh 2,5 persen dari total suara pemilih dilarang mengirim wakilnya ke DPR. Kini muncul pemikiran dari empat partai besar untuk menaikkan ambang batas itu menjadi 5 persen, untuk konsolidasi demokrasi. Partai besar itu adalah Partai Demokrat, Partai Golkar, PDI Perjuangan, dan Partai Keadilan Sejahtera. Bahkan, Sabtu pekan lalu di Bandung, Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie melontarkan ide ambang batas 7,5 persen. Suara keberatan terhadap angka lebih dari 2,5 persen muncul dari partai-partai menengah dan kecil. Sebelumnya, Partai Amanat Nasional menyatakan tak mau terjebak dalam angka-angka ambang batas parlemen. Partai ini mementingkan penghargaan terhadap suara pemilih dalam menentukan ambang batas.“Kalau parliamentary threshold mau 7,5 persen, dasarnya itu apa?”kata Ketua Fraksi PAN Tjatur Sapto Edy dua hari lalu. Wakil Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan Muhammad Romahurmuziy menilai angka 7,5 persen cuma akal-akalan Golkar. Jika memang Golkar sungguh-sungguh ingin melakukan konsolidasi demokrasi, mengapa tak mengusulkan angka 20 persen. Dalam Pemilu 2009, Golkar meraih sekitar 14 persen suara. “Golkar enggak bakalan berani 20 persen,”ucapnya. ● AMIRULLAH
Luna Maya Hadiri Sidang Ariel BANDUNG - Akhirnya artis Luna Ma-
ya kemarin hadir sebagai saksi dalam persidangan perkara penyebaran video porno dengan terdakwa Nazril Irham alias Ariel “Peterpan”. Pekan lalu hanya Cut Tari, artis yang diduga pemain dalam video tersebut, yang datang sebagai saksi. Majelis hakim di Pengadilan Negeri Bandung mendengarkan keterangan empat saksi, yakni Luna; terdakwa lainnya Reza Rizaldy alias Rejoy; asisten Luna, Purilaksmi Ra-
fiyantine; dan Anggit Gagah Pratama. Luna mendapat giliran pertama diperiksa oleh majelis hakim di ruang sidang Kresna sekitar pukul 09,45 WIB. Pengacara Ariel, Afrian Bondjol, kembali menyatakan belum ada keterangan saksi yang membuktikan keterlibatan kliennya dalam penyebaran video porno. “Termasuk keterangan Rejoy,”ucapnya seusai sidang. Sebelum sidang dimulai, mengenakan kemeja lengan panjang motif
kotak-kotak dan celana panjang hitam, Luna membaca beberapa lembar berkas bersampul kuning. Ia duduk di barisan terdepan kursi pengunjung. Pada saat dipanggil hakim untuk duduk berderet bersama tiga saksi lainnya, Luna menangis. Ia lalu menyandarkan muka di pundak kanan asistennya, Purilaksmi. Di awal persidangan yang berlangsung tertutup itu, majelis hakim meminta Luna melihat tayangan video porno yang diduga dise-
barkan oleh Ariel, di laptop jaksa penuntut umum. Terdakwa Rejoy diperiksa selama 80 menit. Rejoy adalah bekas editor musik grup band Peterpan. Ia lebih banyak dimintai keterangan soal pemindahan file video porno. Rejoy mengakui pemeriksaan kali ini agak alot karena menyangkut penjelasan teknis tentang komputer.“Ya, memang tadi agak alot,” ucapnya. Ia diperiksa mulai pukul 11.25 setelah pemeriksaan Purilaksmi.
Anggit diperiksa sekitar 5 menit setelah pemeriksaan Rejoy. Rejoy dan Anggit juga diminta melihat video porno dari laptop jaksa penuntut umum. Jaksa Rusmanto menolak menjelaskan pertanyaan dan jawaban yang mengemuka selama persidangan vokalis Peterpan itu. “Ini sudah masuk materi perkara,” katanya. Namun, menurut dia, Purilaksmi menolak melihat video porno dengan alasan tak layak disaksikan. ● ERICK P. HARDI
NUSA
MEDAN
BANDUNG
SEMARANG
YOGYAKARTA
23OC-30OC
21OC-28OC
23OC-32OC
22OC-30OC
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A8
FULLY SYAFI (TEMPO)
KILAS Bupati Lampung Timur Diadili
Bayi Gajah
BANDAR LAMPUNG –– Pengadil-
an Negeri Tanjung Karang, Bandar Lampung, mengadili Bupati Lampung Timur Satono dalam perkara korupsi anggaran pendapatan dan belanja daerah sebesar Rp 108 miliar kemarin. Jaksa mendakwa Satono bertanggung jawab atas raibnya duit yang disimpan di Bank Perkreditan Rakyat Tripanca Setiadana. “Terdakwa ceroboh dan tidak berhati-hati dengan menyimpan kas daerah di bank perkreditan, bukan bank nasional atau bank umum yang sehat,” kata A. Kohar, jaksa penuntut umum, kemarin. Satono didakwa menerima “uang terima kasih” dari Sugiharto Wiharjo, pemilik BPR Tripanca, senilai Rp 10,5 miliar. Belakangan, BPR Tripanca Setiadana ditutup Bank Indonesia. Sopian Sitepu, kuasa hukum Satono, mengatakan dakwaan jaksa tidak cermat dan kabur. “Hakim harus menolak dakwaan jaksa itu,” kata direktur Lembaga Bantuan Hukum Nusantara itu. ● NUROCHMAN ARRAZIE
Harga Cabai Naik Tinggi BOJONEGORO –– Harga cabai di Bojonegoro, Jawa Timur, menembus angka Rp 60 ribu per kilogram. Kenaikan harga itu diduga dipicu banjir Bengawan Solo. Mulyatin, pedagang Pasar Besar Bojonegoro, mengatakan sepekan lalu harga cabai rawit Rp 30 ribu per kilogram. “Sekarang naik dua kali lipat,” ujarnya kemarin. Di Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah, harga cabai juga melambung hingga mencapai Rp 70 ribu, dari sebelumnya Rp 20 ribu per kilogram. ● SUJATMIKO, KARANA WW
Pria Jompo Dihukum 6 Bulan BALIKPAPAN –– Pengadilan Ne-
geri Balikpapan, Kalimantan Timur, memvonis Gusti Johansyah, 70 tahun, 6 bulan penjara. Ia terbukti menipu Rp 2,2 miliar. Gusti Johansyah langsung menerima putusan majelis hakim. Gusti Johansyah adalah bos PT Daya Simpati Group, mitra pemerintah Balikpapan dalam pembangunan pasar senilai Rp 100 miliar. Namun, dalam pelaksanaan proyek, ia kesulitan melunasi pembayaran. Ia kemudian melaporkannya atas tuduhan penipuan. ● SG WIBISONO
Risma, seekor anak gajah yang baru lahir, bersama induknya di Kebun Binatang Surabaya kemarin. Risma, yang lahir Senin kemarin dini hari ini menjadi koleksi ke-10 gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus) di Kebun Binatang Surabaya.
Anggota Dewan dari NTB Mulai Diadili Bekas Ketua DPRD Nusa Tenggara Barat divonis tiga tahun penjara. MATARAM –– Anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari Fraksi PDI Perjuangan, Rahmat Hidayat, mulai diadili di Pengadilan Negeri Mataram, Nusa Tenggara Barat, kemarin. Dia didakwa melakukan tindak pidana korupsi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Nusa Tenggara Barat 2003. Dalam dakwaan, jaksa penuntut umum Sugiyanta menyebut bekas Wakil Ketua DPRD Nusa Tenggara Barat itu selama Februari-Desember 2003 menikmati dana APBD Nusa Tenggara Barat sebesar Rp 230,461 juta. “Terdakwa melakukan perbuatan melawan hukum menggunakan dana APBD tidak sesuai dengan peruntukannya,” kata Sugiyanta saat membacakan dakwaan kemarin. Dalam perkara ini, negara diperkirakan rugi hingga Rp 12,733 miliar. Penggunaan dana itu, kata Jaksa, tidak sesuai dengan perun-
tukan sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 105 tentang Pengelolaan dan Pertanggung Jawaban Keuangan Daerah serta PP Nomor 109 tentang Kedudukan Keuangan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah. Menurut Jaksa, Rahmat tidak sendirian menikmati duit itu. Selain oleh Rahmat, anggaran Panitia Urusan Rumah Tangga dan dana tak tersangka itu dinikmati oleh bekas Ketua DPRD Nusa Tenggara Barat Lalu Serinata, dua wakil ketua, dan 55 anggota DPRD Nusa Tenggara Barat periode 1999-2004. Dalam perkara ini, Lalu Serinata sudah divonis bersalah. Pada 20 Agustus 2009, Pengadilan Negeri Mataram memvonisnya lima tahun penjara. Di tingkat banding, hukumannya dikorting jadi tiga tahun. Permohonan kasasi yang diajukan bekas Gubernur Nusa Tenggara Barat ini ditolak Mahkamah Agung. Serinata sempat mendekam di penjara sebelum jadi tahanan kota lantaran sakit. Sedangkan seorang wakil ketua
lainnya, Abdul Kappi, juga sedang duduk di kursi terdakwa di Pengadilan Negeri Mataram. Dan seorang wakil lainnya, Abdurachim, telah meninggal. Sidang digelar di ruang sidang Cakra, dipimpin oleh Ali Makki selaku ketua majelis hakim. Sekitar 200 kader PDI Perjuangan memadati ruang sidang, halaman tengah, serta halaman depan PN Mataram. Polres Mataram melakukan penjagaan ketat. Pengamanan ruang sidang dipimpin langsung Kepala Kepolisian Resor Mataram Ajun Komisaris Besar I Nyoman Sukena. Menjawab pertanyaan majelis hakim, selesai pembacaan dakwaan, Rahmat Hidayat mengatakan mengerti apa yang didakwakan. “Tetapi saya menolak karena tidak benar,”ujarnya. Di persidangan, ia didampingi pengacaranya, Sirra Prayuna. “Apa yang didakwakan tersebut tidak benar,” ucapnya. Karena itu, akan dilakukan penyampaian eksepsi (jawaban sanggahan) terhadap dakwaan jaksa tersebut. ● SUPRIYANTHO KHAFID
Calon Demokrat Pacitan Unggul Sementara –– Pasangan IndartatoPrayitno untuk sementara unggul dalam pemilihan kepala dan wakil kepala daerah di Kabupaten Pacitan kemarin. Pasangan itu diusung oleh Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera , Partai Persatuan Pembangunan, dan Partai Hati Nurani Rakyat. Rekapitulasi sementara itu dilakukan Tim Dukungan Kelancaran Pelaksanaan (DKP) Pemilukada Kabupaten Pacitan. Dari 55.050 suara yang sudah masuk, pasangan IndartatoPrayitno mendulang 36.372 suara atau 67,18 persen. Namun data perolehan suara ini baru sebagian kecil dari total yang terdapat dalam Daftar Pemilih Tetap, yang mencapai 461.208 orang. Posisi kedua diduduki pasangan Aziz Ahmadi-Mardiyanto. Pasangan yang diusung Partai Golkar dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ini meraih 14.015 suara atau sekitar 25,89 persen. Sedangkan pasangan Nur Tjahjono-Masruri Abdul Ghoni hanya mendapat 3.753 suara atau 6,93 persen. Pelaksana Harian Tim DKP Pemilukada Kabupaten Pacitan, Isyah Ansori, mengatakan angka itu masih bisa berubah. Data ini didasari hasil rekap sampai pukul 15.55 WIB kemarin. “Dari 12 kecamatan yang ada, baru sembilan yang masuk,”kata Isyah Ansori kemarin. Tiga kecamatan yang datanya belum masuk antara lain Kecamatan Donorojo, Kebonagung, dan Tegalombo. Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Pacitan, Sittah AAQ, mengatakan hasil yang resmi tetap menunggu rekapitulasi manual yang dilakukan KPU Kabupaten Pacitan. “Yang resmi tetap menggunakan rekapitulasi manual KPU,”ujarnya. Rekapitulasi di tingkat PPK akan dilakukan pada 21-23 Desember 2010 dan rekapitulasi KPU dilakukan pada 26 Desember nanti.
PACITAN
● ISHOMUDDIN
Abu Bromo Rusak Tanaman Sayuran LUMAJANG –– Abu vulkanik
yang disemburkan Gunung Bromo merusak puluhan hektare lahan sayur di sejumlah desa di Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Santoso, 50 tahun, petani Dusun Cemoro Lawang, Desa Ngadisari, Kecamatan Sukapura, mengatakan abu merusak tanaman sayuran kubis, kentang, dan bawang prei. “Ada sekitar 30 hektare lahan yang rusak,” kata Santoso kemarin.
Abu Bromo, kata Santoso, bisa menutupi hampir seluruh permukaan tanaman. “Tanaman yang masih muda bisa layu dan kemudian membusuk. Tapi, untuk tanaman yang akan dipanen, tidak menjadi masalah,” ujar Santoso. Sejumlah desa yang terkena dampak abu Bromo adalah Desa Ngadirejo dan Wonotoro.Tapi Desa Ngadisari, menurut Santoso, tidak begitu terkena dampak. “Dampak merusaknya ma-
sih kalah jauh dibandingkan dengan erupsi pada 1981,”katanya. Menurut Santoso, harga kentang dan bawang prei cukup baik.“Tengkulak beli ke petani seharga Rp 6.000 per kilo untuk kentang, dan Rp 7.000 per kilo untuk bawang prei,”katanya. Petugas Pengamat Gunung Api Gunung Bromo di Dusun Cemoro Lawang menyatakan tidak mendeteksi adanya gempa vulkanik kemarin. Kendati demikian,
aktivitas vulkanik Gunung Bromo masih tinggi karena erupsi masih terus terjadi bersamaan dengan tremor. Abu vulkanik yang keluar dari kawah Bromo mencapai ketinggian maksimal 800 meter di atas bibir kawah.“Abu mengarah ke Lumajang dan sekitarnya,” kata Kepala Pos Pengamat Gunung Bromo, Mochamad Syafii. Hingga saat ini, Syafii belum punya rekomendasi peningkatan status Bromo. “Masih siaga,”katanya.
Erupsi Gunung Bromo yang terjadi terus-menerus malah mengundang daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Terbukti, Data Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Probolinggo menyebutkan, sejak 7 Desember hingga 20 Desember ini tercatat ada 805 wisatawan Nusantara yang mengunjungi Gunung Bromo. Sedangkan untuk wisatawan mancanegara tercatat sebanyak 147 orang. ● DAVID PRIYASIDHARTA
PENDAPAT MENEGAKKAN KEHORMATAN MAHKAMAH KONSTITUSI
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A10
Bambang Widjojanto, DOSEN FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS TRISAKTI; LEGAL ADVISOR PARTNERSHIP FOR GOVERNANCE REFORM
atu-dua minggu ini, Mahkamah Konstitusi tengah mendapat sorotan publik. Media mengeksplorasi temuan Tim Investigasi yang dibentuk oleh MK dan bahkan menghadapkannya head-to-head kepada MK sehingga menjadi “dramatik”, serta menampakkan “kehebohan”. Pertanyaan yang perlu diajukan adalah apa sesungguhnya yang telah dilakukan oleh Tim Investigasi; dan pertanyaan reflektifnya adalah sejauh mana kita dapat memetik makna dari “diskursus”itu untuk kepentingan kemaslahatan yang jauh lebih substantif bagi para justiciable, kepentingan kekuasaan kehakiman, maupun bangsa dan negara. MK harus diapresiasi karena amat jarang dan langka, suatu lembaga negara begitu responsif mengambil tindakan atas sinyalemen yang ditujukan kepadanya. Pada berbagai pengalaman sebelumnya, banyak lembaga negara justru membela diri dan melaporkan dugaan pencemaran. Respons yang dilakukan MK sangat tegas: MK langsung membentuk Tim Investigasi untuk mengklarifikasi tuduhan dan bahkan menunjuk pihak yang membuat “tudingan”sebagai pemimpin Tim Investigasi. Tidak hanya itu, MK juga memberi keleluasaan bagi Ketua Tim untuk merekrut sebagian anggota Tim dan MK sendiri mengajukan anggota lainnya. Pada titik ini, tindakan MK harus diletakkan sebagai upaya serius menegakkan kehormatan lembaga. Suara miring yang memojokkan Ketua MK—bahwa seolah tindakannya untuk menyudutkan pihak penuding dengan menunjuknya sebagai Ketua Tim Investigasi—perlu dikesampingkan. Ada tiga alasan dapat diajukan, yaitu: pertama, MK memberi keleluasaan untuk merekrut anggotanya; kedua, MK juga menunjuk pihak lain yang memiliki integritas dan kompetensi; ketiga, Tim Investigasi diberi keleluasaan untuk melakukan hal-hal yang dianggap perlu untuk memperoleh data dan informasi yang akuntabel. Tim Investigasi (TI) telah melaksanakan tugasnya dan menyerahkan hasil pelaksa-
S
naan tugasnya sesuai tenggat yang diberikan Mahkamah dan menyerahkannya langsung kepada Ketua MK sesuai dengan surat keputusan pembentukan Tim. Ada 2 (dua) rekomendasi atas kasus yang terpisah yang dibuat oleh TI: pertama, kasus JRS, dan kedua, kasus Mf. Pada kasus pertama, TI menyimpulkan beberapa hal, antara lain, pertama, memang ada pertemuan antara JRS dan RH dengan koleganya, serta diperlihatkan uang dalam bentuk dolar Amerika senilai Rp 1 miliar; kedua, Tim belum dapat menyimpulkan apa tujuan penggunaan uang serta apakah uang dimaksud telah diserahkan kepada pihak seperti diklaim oleh JRS yang dikemukakan pada RH; ketiga, ada petunjuk yang didapatkan dari saksi de auditu yang perlu dimintakan konfirmasi kepada saksi kunci lainnya. Itu sebabnya, sebagian rekomendasi yang diajukan TI kepada MK, yakni, pertama, menindaklanjuti temuan berupa “petunjuk”untuk mengklarifikasi lebih jauh, apakah telah terjadi penyerahan uang, langsung atau tidak langsung, yang didahului dengan suatu pertemuan; dan kedua, hasil tindak lanjut itu diusulkan TI agar dilaporkan MK kepada KPK. Pada konteks di atas, TI di dalam laporannya tidak pernah menggunakan istilah adanya penyuapan dan/atau pemerasan, menyebut para pihak dengan inisial, tidak pernah mengemukakan pada publik siapa pun yang diduga terlibat karena hanya melaporkannya kepada Ketua MK. Selama ini, TI, setelah melaporkan hasil investigasinya, baik sendiri maupun bersama, tidak dapat mengungkap kepada publik hasil temuannya kecuali proses investigasi yang dilakukannya. Pada kasus yang kedua, DM melaporkan dan telah menyerahkan uang dalam jumlah tertentu pada beberapa kesempatan berkaitan dengan perkaranya yang sedang diperiksa di MK. Laporan itu mendapatkan konfirmasi dari Mf, yang punya kedudukan sebagai panitera pengganti sebagai pihak yang menerima uang yang diserahkan DM. Pada rangkaian pertemuan itulah, sesuai
dengan keterangan DM dan Mf, dihadiri juga oleh Zem dan Nes, yang merupakan anggota keluarga salah seorang hakim konstitusi. Sejumlah dana disebutkan dan sertifikat diberikan pada konteks di atas serta satu kali pertemuan dilakukan di rumah jabatan hakim. TI yakin ada sejumlah pertemuan dan penyerahan dana dalam jumlah tertentu antara DM dan Mf. Pertemuan yang dimaksudkan juga dihadiri oleh Zem dan pernah juga dihadiri oleh Nes. TI juga menyatakan bahwa keterangan dari DM dan Mf tentang pertemuan dan dana belum dimintakan konfirmasi Tim kepada Zem dan Nes. Karena itu, salah satu rekomendasi yang menyangkut Zem dan Nes adalah meminta MK menindaklanjuti temuan berupa “petunjuk”untuk mengklarifikasi, apakah Zes dan Nes punya hubungan keluarga dengan salah seorang hakim konstitusi, apakah mereka punya keterlibatan dalam permohonan uji material yang diajukan DM di mana DM diminta menyediakan dana sebesar Rp 3,5 miliar. Rekomendasi kepada Mf, diusulkan oleh TI agar MK mengambil langkah hukum dan langkah lain yang berkaitan dengan pelanggaran etik. TI harus menyambut baik langkah cepat yang telah diambil oleh MK sepanjang sesuai dengan rekomendasinya. Karena itu, TI perlu mendukung MK dan KPK untuk membuat terang dan jelas kasus seputar MK seperti di atas. TI juga mengusulkan kepada MK agar membuat whistleblowing system yang bersifat independen untuk menindaklanjuti berbagai pengaduan dari masyarakat. Tim Investigasi punya beban moral karena sebagian saksi merasa “diteror”ketika namanya mulai dipercakapkan publik dan juga harus menanggung beban moral adanya informasi pada ruang yang bisa saja distortif dan mulai menyerang kehormatan siapa pun yang berkaitan dengan hasil investigasi TI. Berkaitan dengan itu, TI ingin memastikan bahwa apa yang diamanahkan kepadanya secara sungguh-sungguh telah dilakukannya, tidak hendak melakukan fitnah, mencoba meminimalkan potensi
konflik kepentingan dan mereduksi potensi risiko yang muncul dari hasil investigasinya. Ada tiga hal penting setelah keluarnya hasil TI, selain mendorong KPK segera menjalankan tugasnya, yaitu, pertama, MK perlu melakukan berbagai upaya yang secara sistematis mengakomodasi berbagai informasi dan pengaduan masyarakat melalui whistleblowing system yang independen. Hasil yang dikemukakan kepada publik menjadi bagian dari pertanggungjawaban publik MK; kedua, MK perlu membuat Tim Eksaminasi yang bersifat periodik dengan melibatkan ahli-ahli dari berbagai latar belakang atas putusan-putusan yang menjadi bagian dari kewenangannya, seperti yang sekarang telah dilakukannya terhadap putusan sengketa pemilukada; ketiga, MK perlu menyusun sistem akuntabilitas untuk menjamin kualitas kinerja dan integritasnya dengan indikator yang terukur untuk kepentingan semua elemen penting dalam lembaga, yaitu hakim, panitera, dan staf lainnya. Apa yang terjadi pada MK dapat juga terjadi pada lembaga negara lainnya. MK telah membuat langkah penting dengan membuat Tim Investigasi. MK juga tengah berusaha keras untuk membangun akuntabilitasnya, di mana kasus di atas menjadi salah satu taruhannya. Penulis sebagai anggota TI atas kehendaknya sendiri juga ingin menggunakan tulisan ini sebagai bagian dari pertanggungjawabannya kepada publik. Pada keseluruhan konteks di atas, hal itu justiciable dan kita semua perlu mendorong serta memastikan agar MK dapat terus dipercaya karena dapat menegakkan kehormatan dan keluhuran martabatnya. Jika ada satu-dua hal tidak “beres”dan “meresahkan”, tentu harus diperbaiki tanpa harus membuat “hancur”lembaganya. Dengan begitu, rakyat dan bangsa Indonesia masih dapat tersenyum dan menegakkan kepalanya karena MK sebagai salah satu puncak kekuasaan kehakiman dapat terus memimpin gagasan pembaruan hukum di dalam suatu negara hukum yang demokratis. ●
PENERBIT: PT Tempo Inti Media Harian. PEMIMPIN REDAKSI: Gendur Sudarsono. WAKIL PEMIMPIN REDAKSI: Daru Priyambodo. PJ. REDAKTUR EKSEKUTIF: M. Taufiqurohman. REDAKTUR SENIOR: Bambang Harymurti, Diah Purnomowati, Fikri Jufri, Goenawan Mohamad, Leila S. Chudori, Putu Setia, S. Malela Mahargasarie, Toriq Hadad. REDAKTUR UTAMA: Metta Dharmasaputra, Seno Joko Suyono, Yos Rizal Suriaji, Yosep Suprayogi. SEKRETARIAT REDAKSI: Dyah Irawati Hapsari. REDAKTUR: Andree Priyanto, Dody Hidayat, Dwi Arjanto, Dwi Wiyana, Firman Atmakusumah, Hari Prasetyo, Jajang Jamaludin, Mustafa Ismail, Nurdin Saleh, Nurdin Kalim, Sapto Yunus, Widiarsi Agustina, Y. Tomi Aryanto, Yudono Yanuar, Yuyun Nurrachman. SIDANG REDAKSI: Abdul Manan, Ali Nur Yasin, Dimas Adityo, Dedy Sinaga, Efri Ritonga, Endri Kurniawati, Faisal Assegaf, Hadriani Pudjiarti, Kelik M. Nugroho, Maria Hasugian, Meiriyon M., Martha Warta Silaban, Raju Febrian, Sita Planasari Aquadini, Sunariyah, Tjandra Dewi Harjanti, Untung Widyanto, Utami Widowati, Zacharias Wuragil B. K. FOTOGRAFI: Rully Kesuma (Redaktur), Amston Probel, Arie Basuki, Ayu Ambong, Budi Yanto, Gunawan Wicaksono, Mahanizar Djohan, Yunizar Karim, Zulkarnaen. DESAIN: Eko Punto Pambudi, Ehwan Kurniawan, Gatot Pandego. TATA LETAK: Achmad Budy, Ahmad Fatoni, Arief Mudi Handoko, Agung Nugraha, Agus Kurnianto, Djunaedi, Erwin Santoso, Fuad Hasyim, Imam Riyadi Untung, Kuswoyo, Mistono, Rudy Asrori, Talib Abdillah. ILUSTRATOR: Imam Yunni, Machfoed Gembong. REDAKTUR BAHASA: Hasto Pratikto, Elan Maolana Setiajid, Habib Rifa’i, Heru Yulistiyan, Iyan Bastian, Michael Timur Kharisma. TEMPO NEWS ROOM, TEMPO INTERAKTIF, PUSAT DATA dan ANALISA TEMPO – PEMIMPIN REDAKSI: Daru Priyambodo. PJ. WAKIL PEMIMPIN REDAKSI (TI): Wicaksono. PJ. REDAKTUR EKSEKUTIF: Burhan Solihin. REDAKTUR UTAMA: Tulus Wijanarko. REDAKTUR: Elik Susanto, Fajar W. Hermawan, Grace S. Gandhi, Jobpie Sugiharto. SIDANG REDAKSI: Ali Anwar, Arif Firmansyah, Dewi Rina, Eni Saeni, Istiqomatul Hayati, Lis Yuliawati, Poernomo Gontha Ridho, Purwanto, Sudrajat, Sukma N. Loppies, Suseno. BIRO JAKARTA: Aguslia Hidayah, Agus Supriyanto, Agoeng Wijaya, Agung Sedayu, Akbar Tri Kurniawan, Amanda Mega Mustika, Angelus Tito, Anton Aprianto, Anton Septian, Aqida Swamurti, Amirullah, Bunga Manggiasih, Cheta Nilawaty, Cornila Desyana, Desy Pakpahan, Dian Yuliastuti, Dwi Riyanto Agustiar, Eko Ari Wibowo, Erwin Prima, Erwin Dariyanto, Eka Utami Aprilia, Ezther Lastania, Fanny Febiana, Famega Syafira, Fery Firmansyah, Gabriel Wahyu Titiyoga, Harun Mahbub, Heru Triono, Ismi Wahid, Kartika Candra, Kurniasih Budi, M. Nur Rochmi, Mustafa Silalahi, Muhammad Iqbal Muhtarom, Munawwaroh, Ninin P. Damayanti, Nieke Indrieta, Oktamandjaya, Pramono, Reza Maulana, Retno Endah Dianing Sari, Rini Kustiani, Rieka Rahardiana, Rr. Ariyani, Rudy Prasetyo, Rina Widyastuti, Riky Ferdianto, Sandy Indra Pratama, Sofian, Sorta Tobing, Sutarto, Suryani Ika Sari, Yuliawati, Vennie Melyani, Wahyudin Fahmi. SURABAYA: Jalil Hakim, Zed Abidin. YOGYAKARTA: Phillipus Parera, L.N. Idayani, R. Fadjri. BANDUNG: Juli Hantoro. MAKASSAR: Elik Susanto, Purwanto. RISET: Ngarto Februana (Pj. Kepala Bagian), Indra Mutiara, Viva B. Kusnandar. IKLAN: Gabriel Sugrahetty (wakil direktur). BUSINESS DEVELOPMENT: Meiky Sofyansyah (kepala), Tito Prabowo, Nurulita Pasaribu, Tanti Jumiati, Adelisnasari, Adeliska Virwani, Haderis Alkaf, Sulis Prasetyo, Jafar Irham, Melly Rasyid, Imam Hadi. TIM INFO TEMPO: Prasidono Listiaji (kepala). PENULIS: S. Dian Andryanto, Danis Purwono, Dewi Retno Lestari, Hotma Siregar, Mira Larasati, Nugroho Adhi, Rifwan Hendri, Susandijani, V Nara Patrianila. FOTOGRAFI & RISET: Lourentius EP. DESAIN IKLAN: Kemas M. Ridwan, Andi Faisal, Arcaya Manikotama, Andi Suprianto, Jemmi Ismoko, Juned Aryo. TRAFFIC: Abdul Djalal, Marah Andhika. SIRKULASI, DISTRIBUSI DAN KOMUNIKASI PEMASARAN: Windalaksana (Kepala Divisi), Erina (Sekretariat). SIRKULASI: Shanty Nurpatria (Kepala Unit), Yefri, Indra Setiawan, Ivan B. Putra, Shalfi Andri, Alex Anindito, M. Oemar Sidiq. PERWAKILAN DAERAH: Didiet Setiaji (Bandung), Solex Kurniawan (Surabaya). DISTRIBUSI: Ismet Tamara (Kepala Unit), PROMOSI: Rachadian Nashidik, RISET PEMASARAN: Ai Mulyani K., LAYANAN PELANGGAN: Berkah Demiat. KEPALA PEMBERITAAN KORPORAT: Toriq Hadad. KEPALA DESAIN KORPORAT: S. Malela Mahargasarie. KEPALA BIRO EKSEKUTIF & PENDIDIKAN: M. Taufiqurohman. DIREKTUR UTAMA: Bambang Harymurti. DIREKTUR: Herry Hernawan, Toriq Hadad. SEKRETARIS KORPORAT: Rustam F. Mandayun. ALAMAT REDAKSI & IKLAN: Kebayoran Centre Blok A11-A15 Jalan Kebayoran Baru-Mayestik, Jakarta 12240. Telp. 021-7255625 Faks. 725-5645/50. E-mail:
[email protected]. ALAMAT PERUSAHAAN: Jalan Palmerah Barat No. 8, Jakarta 12210, Telp. 021-5360409 Faks. 021-5349569. HARGA ECERAN RP 3.000, LANGGANAN RP 69.000. UNTUK WILAYAH JABOTABEK, BANDUNG, SERANG, DAN LAMPUNG. LUAR WILAYAH TERSEBUT: DITAMBAH ONGKOS KIRIM. CUSTOMER SERVICE TELP. 021-5360409/70749261 EXT. 307/310/481/334 FAKS. 021-5349569
PENDAPAT
SELASA, 21 DESEMBER 2010
Bila Jakarta Kecanduan Jalan Raya Firdaus Cahyadi, KNOWLEDGE SHARING OFFICER FOR SUSTAINABLE DEVELOPMENT ONEWORLD-INDONESIA
L
Pembangunan jalan raya baru untuk mengatasi kemacetan lalu lintas ibarat orang yang mengalami obesitas atau kegemukan yang selalu mengenakan baju lebih besar dari ukuran badannya untuk memanipulasi persoalan kegemukannya. ILUSTRASI: MACHFOED GEMBONG (TEMPO)
alu lintas yang macet. Itu kesan yang selalu muncul ketika kita menyebut Kota Jakarta. Pergerakan kendaraan bermotor pribadi seakan tidak pernah bisa dibendung di kota ini. Semua kendaraan dari kawasan Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi menuju satu arah, yaitu Jakarta. Kemacetan lalu lintas di Jakarta bukan hanya berdampak buruk berupa kehilangan waktu produktif warga kota. Kemacetan lalu lintas itu juga berakibat meningkatnya polusi udara di kota ini. Tak perlu menggunakan alat pemantau kualitas udara yang canggih untuk membuktikan parahnya kualitas udara di Jakarta. Kemacetan lalu lintas yang terjadi setiap hari di Jakarta menjadi sebuah pertanda bahwa polusi udara benar-benar nyata terjadi di kota ini. Berbagai kebijakan transportasi pun dikeluarkan. Wacana untuk mengarusutamakan transportasi publik pun mengemuka. Pembangunan infrastruktur transportasi publik pun dijalankan. Salah satu andalan transportasi publik Jakarta adalah bus Transjakarta atau lebih kita kenal dengan busway. Beberapa koridor busway pun telah dibuka. Harapan dibukanya koridor busway itu adalah agar para pengendara kendaraan bermotor pribadi beralih ke moda transportasi publik busway. Tak mengherankan bila busway sengaja mengambil jalur jalan raya. Pengambilan jalur jalan raya khusus untuk busway merupakan wujud keberpihakan pemerintah terhadap transportasi publik. Sayang, kebijakan protransportasi publik itu kini menjadi mentah kembali. Pasalnya, beberapa saat setelah koridor busway dibuka, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta justru melebarkan jalan raya di kawasan yang telah dan akan dilewati busway. Pelebaran jalan Sudirman-Thamrin pada 2006 dan rencana pelebaran Jalan Gatot Subroto dapat dijadikan contoh dalam hal ini. Alasannya, agar busway tidak menimbulkan kemacetan lalu lintas yang disebabkan oleh kendaraan bermotor pribadi. Artinya, harapan agar pengguna kendaraan bermotor pribadi beralih ke busway tinggal mimpi, karena mobilitas mereka tetap difasilitasi di jalan raya yang telah dilewati busway. Fakta bahwa panjang jalan di Jakarta tidak seimbang dengan laju pertumbuhan pemakaian kendaraan bermotor selalu dikemukakan Pemprov DKI Jakarta. Data dari Dinas Perhubungan DKI Jakarta memang menyebutkan, kemampuan menambah panjang jalan hanya 1 persen, sementara pertumbuhan kendaraan bermotor di Jakarta sebesar 9,8 persen per tahun. Proyek penambahan
panjang jalan merupakan salah satu upaya mengatasi ketertinggalan penambahan panjang jalan dari pertumbuhan kendaraan bermotor di Jakarta. Fakta itu dipelintir sedemikian rupa untuk membenarkan proyek penambahan panjang jalan dan pembangunan jalan raya baru di Jakarta. Padahal setiap penambahan panjang jalan atau pembangunan jalan raya baru justru menambah pertumbuhan pengguna kendaraan bermotor baru. Studi kelayakan pembangunan Jalan Tol Dalam Kota Jakarta (PT Pembangunan Jaya, Mei 2005) justru menyatakan bahwa setiap pertambahan jalan sepanjang 1 kilometer di Jakarta akan selalu dibarengi dengan pertambahan kendaraan sebanyak 1.923 mobil pribadi.
Hasil studi itu juga diperkuat oleh penelitian di berbagai kota dunia yang menyatakan bahwa setiap ada penambahan panjang jalan justru akan memicu kemacetan lalu lintas yang lebih parah, karena hal itu akan semakin mendorong hasrat atau rangsangan penggunaan kendaraan pribadi (Taking Step, A. Rahman Paul Barter and Tamim Raad, 2000). Berbagai studi tentang transportasi tersebut seakan diabaikan oleh Pemprov DKI Jakarta. Tidak hanya memperlebar jalan raya yang telah dilewati busway, kini Pemprov DKI Jakarta juga akan membangun jalan layang Antasari dan Dr Satrio (Casablanca, Jakarta Selatan). Pembangunan dua jalan layang tersebut akan menelan dana sekitar Rp 2,02 triliun, dengan perincian untuk jalan layang Antasari hingga ke Blok M sepanjang 5,5 km menelan sekitar Rp 1,3 triliun dan jalan layang Dr Satrio, yang menghubungkan Kampung Melayu hingga Tanah Abang, panjangnya sekitar 2,3 km menelan Rp 700-an miliar. Merujuk pada studi PT Pembangunan Jaya yang mengungkapkan bahwa setiap 1 km penambahan panjang jalan di Jakarta akan dibarengi dengan pertambahan kendaraan sebanyak 1.923 mobil pribadi, dapat dibayangkan jika dua ruas jalan tersebut selesai. Beribu-ribu pengguna baru kendaraan bermotor akan memadati Jakarta. Itu artinya Jakarta akan macet total. Pertanyaan berikutnya tentu saja adalah mengapa Pemprov DKI Jakarta seperti kecanduan proyek pembangunan jalan raya dalam mengatasi kemacetan lalu lintas? Bisa jadi Pemprov DKI Jakarta memang tidak peduli bahwa pembangunan jalan raya baru adalah solusi semu dari kemacetan lalu lintas. Pembangunan jalan raya baru dalam mengatasi kemacetan lalu lintas ibarat orang yang mengalami obesitas atau kegemukan yang selalu mengenakan baju lebih besar dari ukuran badannya untuk memanipulasi persoalan kegemukannya. Padahal yang harus dilakukan oleh orang yang mengalami obesitas adalah diet. Begitu pula Kota Jakarta. Untuk mengatasi problem kemacetan lalu lintas, Pemprov DKI Jakarta harus berupaya keras untuk tidak lagi menjadikan Kota Jakarta sebagai pusat pertumbuhan yang merangsang banyak orang datang ke Jakarta. Namun sayang, solusi diet bagi Kota Jakarta bukan solusi yang menarik bagi Pemprov DKI Jakarta. Pajak yang diperoleh dari penjualan kendaraan bermotor rupanya lebih menggiurkan Pemprov DKI Jakarta daripada harus menyelesaikan persoalan kemacetan lalu lintas dan polusi udara secara tuntas. ●
A11
SURAT PEMBACA Selamatkan Pertumbuhan Ekonomi Pertumbuhan ekonomi di Indonesia pada triwulan III 2010 melambat. Hambatan ini disebabkan oleh faktor domestik, seperti gangguan yang berhubungan dengan cuaca terhadap pertanian. Iklim Indonesia yang tak menentu pada saat ini juga mempengaruhi. Kita semua mengetahui bencana yang silih berganti menyelimuti negeri tercinta. Ini juga salah satu faktor penyebab banjir yang menggagalkan panen dan mengganggu distribusi penyaluran dalam memasarkan hasil panen. Akibatnya, Bank Dunia sedikit menurunkan ramalan pertumbuhan ekonomi di Indonesia pada 2010 dari 6,0 persen menjadi 5,9 persen. Akibat gangguan cuaca, produksi pertanian cukup lemah pada triwulan III, sehingga turun 0,1 persen dengan hitungan penyesuaian musiman. Prospek pertumbuhan ekonomi pada 2010 direvisi turun 0,1 poin dari 6,0 persen menjadi 5,9 persen. Namun, pada 2011, pertumbuhan ekonomi diproyeksikan sebesar 6,2 persen, dengan tren investasi yang kuat tetapi pertumbuhan ekspor tidak turun. Kinerja konstruksi, pertambangan, dan penggalian juga berkurang karena faktor serupa. Gangguan pasokan pertanian dan meningkatnya harga komoditas mempengaruhi harga pangan domestik, sehingga berkontribusi terhadap peningkatan inflasi pada November 2010. Pada 2011, tren positif dalam investasi dan kekuatan konsumsi swasta diperkirakan berlanjut, dan Bank Dunia meramalkan adanya penguatan tipis pertumbuhan ekonomi menjadi 6,2 persen. Pada jangka menengah, untuk mencapai sasaran pertumbuhan sebesar 7 persen yang ditetapkan pemerintah, Indonesia harus melakukan investasi pada prasarana kritis dan kegiatan ekonomi yang menciptakan lapangan kerja. Menurut APBN 2011 yang baru disahkan, peningkatan alokasi belanja modal dan upaya tambahan untuk menangani rintangan pencairan anggaran belanja merupakan satu langkah positif. Seiring dengan pergerakan Indonesia untuk mempercepat pertumbuhan, modal asing tampaknya akan semakin memegang peranan, terutama jika sistem pengaturan di Indonesia memiliki kepastian dan konsistensi yang lebih besar. Permasalahan tersebut menyebabkan beberapa langkah yang ditempuh pemerintah salah satunya berusaha memperbaiki konektivitas di dalam dan antarpulau dan dengan dunia internasional. Kita berharap, ke depan, Indonesia dapat membuat pertumbuhan menjadi lebih inklusif dengan kebijakan yang mengatasi kerentanan terhadap kemiskinan dan meningkatkan akses terhadap layanan dasar. Jika negeri ini sejahtera, rakyatnya pun akan ikut sejahtera. Dan sebaliknya, jika pertumbuhan ekonomi di negeri ini tumbang seperti tahun-tahun sebelumnya, dapat dibayangkan bagaimana rakyat harus menanggung itu semua. Tommy Maulana Perumahan Bojong Indah Bojong Jawa Barat
SURAT DAN PENDAPAT Kebayoran Center BLOK A11-A15, JALAN KEBAYORAN BARU, MAYESTIK, JAKARTA 12240
✆
(021) 725 5645/50
(021) 70292900
@
[email protected]
UNTUK ARTIKEL PENDAPAT, PANJANG TULISAN MAKSIMUM 6.000 KARAKTER, DISERTAI FOTO DAN NOMOR TELEPON YANG DAPAT DIHUBUNGI.
JAWA BARAT Jalan Rusak, Pariwisata Banten Rugi CILEGON –– Sektor pariwisata
di Provinsi Banten mengaku mengalami kerugian Rp 2 miliar per bulan karena kondisi jalan yang menghubungkan kawasan wisata Anyer dengan Pantai Carita Labuan, Kabupaten Pandeglang, Banten, rusak cukup parah. Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Provinsi Banten, Achmad Sari Alam, mengatakan jalan rusak itu akan menganggu wisatawan.“Saya yakin, kalaupun nanti pada tahun baru hunian hotel penuh, pengunjung hotel pasti mengeluhkan masalah infrastruktur jalan yang rusak,” kata Sari Alam kepada Tempo kemarin. Ia meminta pemerintah segera memperbaik jalan menuju Pantai Anyer. Akibat jalan rusak, kata dia banyak wisatawan membatalkan menginap di hotelnya.“Entah kapan jalan itu diperbaikinya,”katanya. Menurut dia, menjelang libur Natal dan tahun baru 2011 ini, pihaknya menargetkan calon pengunjung hanya 80 persen. Target tersebut menurun jika dibanding tahun lalu yang mencapai 100 persen.“Saya pesimistis karena pengunjung sering mengeluhkan kondisi jalan yang rusak cukup parah,”katanya. Kondisi jalan yang begitu buruk itu jelas merupakan akibat lalu lalangnya truk industri setiap hari di sana. Ironisnya, pemerintah hingga saat ini belum juga melakukan perbaikan, padahal saat ini sudah memasuki musim libur Natal dan tahun baru. Menurut dia, selama ini sektor pariwisata telah memberikan kontribusi besar terhadap pendapatan asli daerah Banten. “Selama ini sektor pariwisata telah menyumbangkan miliaran rupiah terhadap PAD, namun kondisi jalan wisata tidak pernah ada perbaikan,”tegasnya. Sementara itu, Kepala Kepolisian Resor Cilegon Ajun Komisaris Besar Umar Surya Fana meminta pengelola Pantai Anyer hingga Pantai Cinangka, Kabupaten Serang, membatasi para pengunjung pantai berenang. Hal itu dilakukan untuk menghindari terjadinya kecelakaan laut, yang kerap terjadi setiap tahun pada saat liburan sekolah, perayaan Natal, dan tahun baru. ● WASI’UL ULUM
SELASA, 21 DESEMBER 2010
Bandung Segera Larang Penggunaan Kantong Plastik persen sampah yang dihasilkan berupa bahan non-organik yang sulit terurai di lingkungan.“Saya berharap daerah dan pusat mengikuti langkah Bandung. Sebab, tanpa dukungan dari daerah dan pusat,program tersebut tidak akan berjalan baik,”kata Dada. Henri Hendarta, Sekretaris Asosiasi Pengusaha Retail Indonesia Jawa Barat, menegaskan, sejak 2 tahun lalu para pengusaha telah mengganti penggunaan kantong plastik yang konvensional menjadi kantong plastik mudah urai. Selain itu, retail modern menyiapkan kantong belanja yang bisa dibawa saat berbelanja dengan harga 10 ribu. Henri menegaskan, paling tidak setiap retail modern, seperti minimarket, rata-rata mengeluarkan sekitar 5 kilogram kantong kresek ukuran kecil setiap hari. Di Kota Bandung ada sekitar 200 minimarket.“Yang paling penting adalah mengedukasi masyarakat untuk membawa kantong belanja saat transaksi,”ujarnya. Pada kesempatan yang sama,Asisten Deputi Pengolahan Sampah Kementerian Lingkungan Hidup R. Sudirman mengatakan pemerintah daerah wajib mengurangi sampahnya hingga 7 persen.“Kota itu jangan hanya bersih, tapi harus bersih dari sampah dan bukan
Tumpukan sampah di Bandung mulai berkurang. BANDUNG –– Pemerintah Kota Bandung mendesak para pengusaha untuk mengurangi penggunaan kantong plastik kresek dalam setiap transaksinya. Pemerintah daerah harus bisa mengurangi volume sampah sampai 30 persen pada 2014. “Kota Bandung akan segera mengeluarkan peraturan daerah soal pelarangan penggunaan kantong plastik. Kami ingin jadi pelopor pengurangan penggunaan plastik,” ujar Wali Kota Bandung Dada Rosada saat pencanangan pengurangan kantong plastik kemarin. Pemerintah Kota serta pengusaha telah menandatangani kesepahaman untuk menggunakan kantong plastik yang mudah terurai dan pengurangan penggunaan sampah plastik secara bertahap. Saat ini sudah banyak kantong plastik yang bisa terurai dalam 2 tahun.“Yang diperlukan adalah edukasi kepada masyarakat untuk membawa kantong belanja saat berbelanja,”katanya. Volume sampah yang dihasilkan Kota Bandung per hari mencapai 1.800 ton. Hampir 30
A9
Pemerintah Diminta Tertibkan Rekening Liar
hanya dibuang ke tempat pembuangan akhir,”ujarnya. Bandung baru-baru ini bermasalah dengan sampahnya karena tempat pembuangan akhir sampah kota itu, di daerah Sarimukti, Bandung Barat, diblokade warga setempat.Akibatnya, gunungan sampah timbul di manamana selama sepekan lalu. Namun, menurut Direktur Utama Perusahaan Daerah Kebersihan Kota Bandung Cece H. Iskandar, tumpukan sampah kini mulai berkurang seiring dibukanya blokade warga pada Jumat lalu. “Tinggal 35 persen tumpukan sampahnya. Kita optimalkan semua armada untuk mengangkut. Jumat depan ditargetkan sudah kembali normal,” ujar Cece kemarin. Cece menegaskan, saat ini PD Kebersihan tengah melakukan kajian akademis kenaikan retribusi sampah pada masyarakat/sosial dan komersial. Diharapkan, untuk bidang komersial, kenaikan retribusi menjadi Rp 30 ribu sampai Rp 40 ribu. Sedangkan untuk bidang sosial, dari Rp 12.500 menjadi Rp 25 ribu per bulan.“Kenaikan sedang dikaji akademisi, mudah-mudahan Februari nanti sudah disepakati kenaikannya,”katanya.
BANDUNG –– Pemerintah Provinsi Jawa Barat diduga masih memiliki banyak rekening liar. Rekening liar ini digunakan untuk menyimpan dana sementara anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) yang cair. Anggota Komisi A DPRD Jawa Barat, Deden Darmansah, meminta Gubernur Ahmad Heryawan segera menertibkan rekening liar itu. “Rekening itu harus didaftarkan ke biro keuangan,”kata Deden, akhir pekan lalu. Deden mengomentari rencana Gubernur yang menginginkan uang kas di seluruh OPD sudah kosong pada tutup tahun. Laporan BPK soal penggunaan anggaran tahun 2009, yang terbit tahun ini menyebutkan ada 10 “rekening liar”. Menurut Deden, meski uang beserta bunganya utuh,
penggunaan rekening liar itu menyebabkan dana APBD yang tersisa tahun itu tidak seluruhnya bisa disetor tepat waktu di pengujung tahun. Deden menyebutkan, dari Sisa Lebih Penggunaan Anggaran 2009 dengan total Rp 1,82 triliun, yang kembali tepat waktu di pengujung 2009 totalnya Rp 1,811 triliun. Ratusan juta rupiah sisanya, paparnya, kembali ke rekening kas daerah “nyebrang” tahun anggaran. Asisten Daerah IV Bidang Administrasi Setda Provinsi Jawa Barat, Iwa Karniwa, mengatakan sejak Oktober lalu rekening liar itu sudah mulai ditertibkan. “Kita sudah mulai disisir semua, dan hal-hal seperti itu sudah tidak ada lagi,” katanya saat dihubungi Tempo kemarin. ● AHMAD FIKRI IKLAN
REVISI PENGUMUMAN PELELANGAN No.04 / PAN - ANGGREK / 12 / 2010 Senin , 20 Desember 2010 Pada Poin 3.b Yang Berbunyi : -
Menyerahkan Copy Akte Pendirian dan Perubahan Terakhir, SBU dan SIUJK yang Masih Berlaku dan Menunjukan Aslinya Saat Pendaftaran , Dihilangkan.
Anggrek , 21 Desember 2010 Panitia Pengadaan Barang / Jasa
● ALWAN RIDHA RAMDANI 2112054
PELELANGAN UMUM DENGAN PASCA KUALIFIKASI
PENGUMUMAN LELANG DENGAN PASCA KUALIFIKASI NO : P.886 /XII/KU.003/STTD-10
No. 3240 /ULP/Pemb. 2/XII/2010
Panitia Pengadaan Barang dan Jasa Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) – Bekasi T.A. 2011 akan mengadakan pelelangan umum ( LELANG TIDAK MENGIKAT) dengan sumber dana DIPA – APBN T.A 2011 untuk : PAKET PEKERJAAN
PRAKIRAAN DANA ( RP )
Pengadaan Permakanan Taruna Program Diploma STTD
4.100,000.000
Jasa Boga
NON KECIL
Pemeliharaan Gedung dan Halaman STTD
1.800.000.000
Jasa Pembersih/ Cleaning Service
KECIL
SUB BIDANG
RSCM TA 2010 akan melaksanakan : Lelang Umum : Pengadaan Jasa Cleaning Service RSCM semester I th 2011 (OE = Rp 4.294.093.000,-) golongan non kecil
KUALIFIKASI
Pendaftaran dan pengambilan dokumen lelang : Tanggal : 20 s/d 31 Desember 2010 Pukul : 13.00 – 15.00 WIB (Setiap hari kerja ) Tempat : Gedung Rektorat STTD Jln. Raya Setu km 3.5 Cibuntu - Cibitung Bekasi. Pendaftaran dapat dilakukan oleh Pimpinan Perusahaan atau orang yang tercantum dalam Akte Notaris Pendirian Perusahaan dan/atau perubahannya (Dibuktikan dengan menunjukkan Akte Asli dan bukti diri) atau orang yang diberi kuasa oleh Pimpinan Perusahaan dengan membawa surat kuasa.
Pendaftaran dan pengambilan dokumen lelang Tanggal/waktu : 21 s/d 31 Desember 2010, pukul : 10.00 s/d 14.30 WIB Aanwijzing : 27 Desember 2010, pukul 13.00 WIB Tempat Pendaftaran : Unit Layanan Pengadaan Jl. Diponegoro No. 71 RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo Persyaratan : Foto copy SIUP, Surat Kuasa Direktur Perusahaan bermaterai Rp 6.000,- & foto copy KTP yang dikuasakan.
Bekasi, 20 Desember 2010 Ttd Panitia Pengadaan Barang dan Jasa
Jakarta, 21 Desember 2010 Unit Layanan Pengadaan RSUP Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo 2112018
2112030
ILMU&TEKNOLOGI Z OOM OUT Pakai Kacamata 3D Bikin Mual REUTERS
SELASA, 21 DESEMBER 2010
MENCARI AMELIA Oklahoma berharap dapat mengekstrak DNA dari serpihan kecil tulang tersebut dalam sebuah tes yang dapat membuktikan Earhart tewas terdampar setelah gagal mewujudkan impiannya menjadi perempuan pertama yang terbang keliling dunia pada 1937. "Tak ada jaminan itu tulang Earhart," kata Ric Gillespie, Direktur International Group for Historic Aircraft Recovery, sebuah kelompok penggemar penerbangan di Delaware. Beberapa bulan lalu, kelompok Gillespie menemukan potongan tulang itu dalam sebuah ekspedisi ke Pulau Nikumaroro, sekitar 1,8 mil selatan Hawaii. "Anda hanya perlu mengatakan punya tulang yang mungkin tulang manusia dan mungkin terkait dengan Earhart, maka orang-orang
Tulang itu diduga tulang Amelia Earhart, pilot yang hilang dalam penerbangan keliling dunia.
P
enelitian terbaru memperlihatkan bahwa penggunaan kacamata tiga dimensi (3D) yang terlalu dekat ketika menonton televisi dapat menyebabkan sakit kepala, mual, dan mata tegang. Bahkan 20 persen pemirsa yang diteliti Universitas Eindhoven dapat terjangkit penyakit fisik. Para peneliti Universitas Eindhoven di Belanda melakukan percobaan terhadap 39 orang sebagai responden. Mereka diminta menggunakan kacamata 3D untuk membaca beberapa teks pada layar televisi dari jarak 10 meter. "Tujuh responden merasakan mual, termasuk mata tegang dan berbayang-bayang," ujar peneliti seperti dilaporkan New Scientist pekan ini. Awal tahun ini, The Royal College of Ophthalmologists, Asosiasi Dokter Mata dan Optik, mengatakan ada efek jangka pendek dari pemakaian kacamata 3D untuk menonton televisi. Namun mereka meminta agar dilakukan penelitian lebih lanjut untuk melihat efek jangka panjang. Pemirsa memang memiliki dua pilihan tipe televisi 3D yang dikenal sebagai "aktif" dan "pasif". Perbedaannya ada pada tampilan gambar. Televisi "aktif" yang harganya lebih murah memerlukan kacamata "rana" khusus. Televisi ini menampilkan program dengan serangkaian frame yang cepat: mata kiri-mata kanan-mata kirimata kanan. Kecepatan tersebut berubah-ubah sehingga penonton tidak bisa mendeteksi bahwa hal itu terjadi. Untuk menonton film 3D, pemirsa mengenakan kacamata shutter seharga 50 pound sterling dengan digerakkan oleh baterai kecil. Kacamata ini memblokir satu mata atau lainnya pada frame alternatif dengan kecepatan tinggi. Untuk mengatur sinkronisasi gambar yang ditampilkan pada televisi harus melalui koneksi nirkabel. Kondisi ini menyebabkan otak seperti tertipu dan menciptakan gambar 3D di dalam pikiran. John Lee, Presiden The Royal College of Ophthalmologist mengatakan menonton film tiga dimensi memang tidak merusak mata. "Namun, jika Anda menghabiskan waktu berlebihan untuk menontonnya, Anda mungkin mendapat sakit kepala yang ringan karena tekanan pada mata." Para ahli menyarankan agar anakanak di bawah umur delapan tahun tidak menggunakan kacamata 3D secara teratur. Maklum, otot mata mereka masih berkembang. ● DAILYMAIL | UWD
A12
NORMAN — Tiga potongan tulang yang ditemukan di sebuah pulau di Pasifik Selatan diyakini milik Amelia Earhart. Selain berada di jalur penerbangan yang ditempuh Earhart ketika dia hilang, di dekat lokasi penemuan tulang itu ditemukan sejumlah artefak yang diduga kuat merupakan bukti bahwa perempuan tersebut pernah berada di sana, yaitu beberapa alat rias tua, botolbotol kaca, dan cangkang kerang yang telah terpotong. Kini tim ilmuwan di University of
langsung tertarik," ujarnya. Butuh waktu berbulan-bulan sebelum ilmuwan dapat memastikannya, karena bisa saja tulang itu ternyata tulang penyu. Potongan tulang tersebut ditemukan di dekat sebuah cangkang penyu berlubang yang mungkin digunakan untuk mengumpulkan air hujan. Tapi tak ada bagian tubuh penyu lainnya. Menghilangnya Earhart pada 2 Juli 1937 masih menjadi misteri abad ke-20 yang tak pernah terungkap. Apakah dia kehabisan bahan bakar dan jatuh ke laut? Apakah pesawat Lockheed Electra, yang dikemudikannya, mengalami gangguan mesin? Atau apakah dia mendaratkan pesawatnya di terumbu karang pulau itu? Sejak 1989, kelompok Gillespie mela-
Tak Pernah Sampai Sejak Amelia Earhart hilang dalam penerbangan keliling dunianya pada 1937, berbagai spekulasi dan riset tentang apa yang sebenarnya terjadi telah dilakukan. Salah satunya ekspedisi ke Pasifik Barat untuk mencari petunjuk yang tersisa. Antena transmisi
Fred Noonan, navigator, duduk di belakang
PESAWAT EARHART: Lockheed Electra 10E Rentang sayap: 16,8 meter Kecepatan: 320 kilometer/jam Dimodifikasi untuk membawa 3.800 liter bahan bakar
Earhart duduk sendirian di kokpit
AMELIA EARHART
Lingkaran radio pencari arah
Antena penerima Tangki bahan bakar ekstra Pintu pilot untuk menyelamatkan diri
Penerbangan keliling dunia terpanjang, 46.700 kilometer 1 21 Mei 1937: Meninggalkan Oakland, California. 2 29 Juni: Tiba di Lae, New Guinea, 35.400 km dari titik start. 3 2 Juli: Meninggalkan Lae menuju Pulau Howland, jaraknya lebih dari 4.100 km. Tidak pernah sampai.
Pencarian
4 4-5Juli: Sinyal radio lemah diterima di Pulau Wake dan Hawaii dari Kepulauan Phoenix.
1
Rencana jalur penerbangan Earhart
ASIA
4 3
AMERIKA SELATAN
AFRIKA 2 AUSTRALIA
Sebuah ekspedisi yang dilakukan pada 2007 melakukan pencarian di Pulau Gardner di Kepulauan Phoenix (Nikumaroro) untuk mencari tanda keberadaan pesawat atau awaknya. ● MCT
Nikumaroro
LOKASI ”PERKEMAHAN”: Ditemukan tulang binatang, ikan, sisa api unggun, dan perkakas kasar, 2001.
1 km
Laguna
PERKAMPUNGAN PENDUDUK ASLI YANG TELAH DITINGGALKAN: Ditemukan bagian-bagian pesawat yang dicurigai berasal dari pesawat Earhart, 2003.
ILMU&TEKNOLOGI
SELASA, 21 DESEMBER 2010
kukan 10 kali kunjungan ke Nikumaroro. Mereka mencoba menemukan petunjuk yang mungkin dapat membantu mengungkap nasib Earhart dan navigatornya, Fred Noonan. Musim semi lalu, sejumlah relawan yang meneliti bekas perkemahan di pulau itu menemukan sepotong tulang yang tampaknya tulang leher dan potongan tulang lain yang berbeda dengan tulang burung atau ikan. Potongan tulang ketiga diperkirakan adalah tulang jari. Serpihan tulang terbesar yang ditemukan panjangnya kurang dari 3 sentimeter. Daerah yang mereka teliti berada tak jauh dari lokasi penemuan kerangka pada 1940. Tulang burung serta ikan yang ditemukan menunjukkan jejak orang Barat menyiapkan makanan di sana. "Ikan itu tidak dimakan seperti cara penduduk kepulauan Pasifik," katanya. Sejumlah ekspedisi berbiaya jutaan dolar Amerika gagal menemukan apa yang terjadi pada Earhart, yang dinyatakan tewas oleh pengadilan California, dua tahun setelah dia lenyap. Versi resmi menyatakan Earhart kehabisan bahan bakar dan jatuh ke laut ketika terbang menuju Pulau Howland, yang memiliki landasan pacu dan bahan bakar. Dalam buku Gillespie yang berjudul Finding Amelia: The True Story of the Earhart Disappearance dan Amelia Earhart's Shoes dipaparkan dugaan bahwa pasangan itu mendarat di karang dan mengandalkan ikan, burung, serta air hujan sebagai penopang kehidupan selama berbulan-
bulan. Gillespie, yang juga pilot, mengatakan perempuan yang pertama terbang solo melintasi Samudra Atlantik itu membutuhkan tanah kosong sepanjang 200 meter untuk melakukan pendaratan karena kecepatan pesawatnya hanya 90 kilometer per jam. "Tampaknya dia berhasil mendarat di terumbu karang yang mengelilingi pulau. Daerah itu sangat rata dan halus," kata Gillespie. "Ketika surut, tempat itu bagai dikelilingi lahan parkir." Namun Gillespie memperkirakan pesawat itu perlahan tergeser gelombang ke laut. Kelompoknya perlu US$ 3-5 juta untuk melakukan penyelaman di perairan sedalam 300600 meter itu. Dua bulan lalu, sekitar 1 gram serpihan tulang dikirim ke Molecular Anthropology Laboratory di University of Oklahoma, yang berpengalaman mengekstraksi material genetik dari tulang tua. Kelompok Gillespie juga memiliki sampel genetik dari kerabat perempuan Earhart untuk dibandingkan. Kini ilmuwan mencari DNA mitokondria dari serpihan tulang, karena material genetik itu hanya diwariskan kepada perempuan, sehingga tak perlu mencari sampel Noonan. Cecil Lewis, ahli antropologi di laboratorium itu, menyatakan perlu lebih banyak tulang untuk dikirim ke institusi lain guna memverifikasi hasil analisis mereka. "Sepengetahuan kami, ini hanyalah tulang penyu, dan banyak orang akan merasa sangat
kecewa," kata Lewis. Analisis itu butuh waktu sekitar dua pekan, tapi bisa juga hingga berbulan-bulan. "DNA lama sangat sulit diprediksi," katanya. Selain tulang, material lain yang menjadi bukti keberadaan orang Barat di pulau terpencil itu adalah potongan cangkang, botol, dan alat rias. Berbeda dengan penduduk lokal yang makan kerang langsung di laut, cangkang itu membuktikan ada orang yang membawanya ke pantai sebelum membukanya. Botol yang ditemukan itu agak meleleh pada bagian dasarnya, yang menunjukkan bahwa botol itu pernah ditaruh di atas api, mungkin untuk merebus air. Penjaga pantai di pulau tersebut semasa Perang Dunia II tidak perlu merebus air untuk diminum. Peralatan rias yang ditemukan semakin memperkuat dugaan keberadaan seorang wanita Barat di sana, termasuk adanya botol kaca dengan sisa lanolin dan minyak, kemungkinan hand lotion. Kini kelompok Gillespie tengah mengecek produk yang dikenakan Earhart dan apakah ada daftar spesifik tentang alat rias yang dibawanya. Mereka juga menemukan pecahan pisau, yang menunjukkan bahwa seseorang sengaja mematahkannya untuk mengambil bilah pisau. Gillespie menduga orang tersebut memakai pisau itu untuk membuat tombak dan menangkap ikan di laut dangkal, seperti yang ditemukan di sekitar perkemahan. ● TJANDRA DEWI AP | AMELIAEARHART
A13
Z OOM IN Green Jobs Harus Didukung Pembangunan Rendah Karbon JAKARTA -- International Labour Organization (ILO), Badan PBB untuk Program Lingkungan (UNEP) dan organisasi serikat pekerja tingkat dunia meluncurkan proyek green jobs di lima negara di kawasan Asia, termasuk Indonesia. Akhir pekan lalu, berlangsung konferensi nasional di Jakarta dengan tujuan mengidentifikasi jutaan lapangan kerja dan pekerjaan yang layak seraya mengurangi emisi gas dalam kegiatan perekonomian dan menanggulangi masalah perubahan iklim. "Indonesia sudah mengarah ke program ini," kata M.I. Zulkarnain Duki, Sekretaris Ketua Bidang Ekonomi dan Lingkungan Hidup, Dewan Pertimbangan Presiden. Zulkarnain merujuk pada kebijakan pemerintah untuk mengurangi emisi karbon hingga 26 persen dan program REDD (Reduction Emsion from Deforestation and Degradation). Green jobs adalah pekerjaan yang mengurangi dampak lingkungan yang disebabkan oleh industri di sektor ekonomi ke tingkat yang wajar. Pada saat bersamaan itu harus memenuhi kriteria pekerjaan yang layak. "Kita perlu mengubah jalur pembangunan nasional ke low carbon economy," kata Mubariq Ahmad, Penasehat Konsultan Senior Bank Dunia Bidang Kebijakan Perubahan Iklim. Menurut Mubariq, model pembangunan ini akan menjadi tren masa depan. Apalagi jika dikaitkan dengan kekayaan keanekaragaman hayati Tanah Air. Saat ini, katanya, ada tiga sektor prioritas yang harus dibenahi, yakni kehutanan, energi, dan transportasi. Namun hal yang tidak kalah penting adalah aspek koordinasi antar-kementrian yang selama ini masih lemah. ● UNTUNG WIDYANTO
Ragam Budaya Pasuruan dalam Festival Mangrove 2010 Paduan gelaran budaya tradisional, pameran produk usaha kecil, dan pelestarian lingkungan.
J
alanan kampung sepanjang dua kilometer menuju pantai itu sudah penuh sesak dengan ribuan orang. Dari balita, anak sekolah, remaja, orang tua, seolah tak sabar menanti ada apa gerangan yang bakal melintas di jalan yang biasa sepi itu. Tak lama, bunyi tambur terdengar. Diikuti rombongan marching band dan kelompok musik tradisional. Tak ketinggalan rombongan penari tradisional turut memeriahkan acara. Yang menarik, terdapat beberapa kelompok peserta dengan busana warna-warni seperti corak daun mangrove yang menjadi ornamen sejumlah pakaian. Senin pagi, awal Desember lalu, mangrove memang menjadi bintang bagi warga di tepian pantai Desa Panunggul, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Ada hajatan istimewa di sana : Festival Mangrove 2010. Acara ini termasuk unik, karena diikuti dengan gelaran Fashion Show on The Street. Syaratnya, para peserta harus menggunakan busana rancangan sendiri yang mengadaptasi
corak dan model pohon mangrove maupun modifikasi pakaian adat Pasuruan. Ratusan peserta itu berparade di sepanjang jalan menuju kawasan mangrove pinggir pantai. Tak kurang 150 remaja Pasuruan menggelar Fashion
kiri-kanan: Parmaningsih Hadinegoro, pimpinan Danone Aqua, dan Wakil Gubernur Jawa Timur Syaifullah Yusuf saat acara puncak Festival Manggrove 2010 di Pasuruan, Jawa Timur, 6 Desember lalu. Show on The Street berbagai pakaian bercorak mangrove dan pakaian khas Pasuruan. Desa Panunggul bak panggung besar yang berisi gelaran buda-
Seni bela diri Pasuruan
ya tradisional dan modern. Senin pagi itu menjadi puncak Festival Mangrove 2010 yang ditandai peresmian Kampoeng Mangrove sebagai ikon alternatif wisata Pasuruan. Festival itu sendiri merupakan rangkaian acara selama tiga hari berturut-turut yang dimulai sejak Sabtu, 4 Desember, hingga Senin, 6 Desember 2010. Pada hari pertama, dibuka dengan pameran produk UKM Pasuruan dan lomba masakan tradisional khas pesisir pantai. Di stand pameran yang berada tak jauh dari tepi laut, masyarakat dapat menikmati aneka makanan tradisional dan kerajinan setempat. Pada hari kedua, warga menyaksikan kirab budaya daerah Pasuruan yang berasal dari kawasan Nguling, Lekok, Rejoso, dan Grati. Mereka menggelar kesenian tradisional seperti
Fashion Show on The Street
Pawai kostum
kentrung janger, hambangan, albanjari (akulturasi tradisi lokal dan budaya Islam khas Pasuruan, dan beberapa tarian tradisional. Hari ketiga merupakan puncak acara Festival Mangrove 2010 ditandai dengan penyerahan secara simbolik bibit mangrove dan penananam mangrove di sepanjang bibir pantai, serta peresmian Kampoeng Mangrove. Secara keseluruhan Festival Mangrove 2010 merupakan paduan gelaran budaya tradisional dan pelestarian lingkungan di Pasuruan, terutama kawasan hutan mangrove. Festival akbar tersebut merupakan kerjasama Danone Aqua-Pemerintah Kabupaten Pasuruan bersama sejumlah pemangku kepentingan seperti: LSM Yayasan Satu Daun, LPK Mutiara Timur, Kecamatan Nguling, Koperasi Akar Daun, Gerakan Perempuan Tanam
ARTIKEL INI KERJASAMA DANONE AQUA DAN TIM INFO TEMPO
dan Pelihara, dan LKP Masa Depan Cemerlang. Tak ketinggalan Wakil Gubernur Jawa Timur, Syaifullah Yusuf dan perwakilan Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB) hadir dan memeriahkan acara. Menurut Parmaningsih Hadinegoro, pimpinan Danone Aqua, pihaknya pada saat itu menanam 10 ribu bibit mangrove dengan target 180 ribu bibit pada 2012. ”Upaya kami memang cukup berat karena mencakup pantai yang luas. Ibaratnya, kami ini hanya setetes air di lautan, ” ujar Parmaningsih. Wakil Bupati Pasuruan Edi Paripurna dalam kesempatan yang sama mengungkapkan, hutan mangrove dapat meningkatkan potensi wisata di wilayah setempat. Kampoeng Mangrove diharapkan menjadi ikon pariwisata Pasuruan.
A14 internasional ISA Ganti Pyongyang Memilih Diam Hukum SELASA, 21 DESEMBER 2010
Militer Korea Selatan menggelar latihan tembakan artileri Yeonpyeong.
KOREA POOL (AP)
Darurat BANGKOK –– Perdana Menteri
Thailand Abhisit Vejjajiva kemarin membenarkan bahwa Undang-Undang Keamanan Dalam Negeri (Internal Security Act) akan menggantikan pemberlakuan keadaan darurat, yang berakhir hari ini. Dikatakannya, hal itu bukan terpengaruh oleh pengumuman kelompok United Front for Democracy against Dictatorship (UDD) atau dikenal dengan Kaus Merah, yang akan menggelar reli politik dua kali sebulan tahun depan. “Hukum keadaan darurat akan berakhir dan diganti ISA,” ujar Abhisit di Bangkok. “Konsiderasi permintaan penangguhan penahanan dengan uang jaminan bakal dimulai terhadap mereka yang ditahan karena melakukan tindakan minor.” Mereka yang dibebaskan pertama kali dengan uang jaminan harus tidak terlibat dalam aktivitas-aktivitas yang mendorong kerusuhan, karena hal itu bakal membuat lebih sulit buat penjaminan.Abhisit juga menegaskan bahwa para pemimpin Kaus Merah yang ditahan tak bakal ada di antara kelompok pertama yang dibebaskan. ● BANGKOK POST | DWI A
YEONPYEONG –– Kali ini Ko-
rea Utara mengatakan tak bakal bereaksi terhadap latihan militer yang digelar Korea Selatan kemarin, di dekat perbatasan yang disengketakan. Pihak Utara sebelumnya mengancam menyerang lagi jika tetangganya melanjutkan latihan menembak artileri, tapi beberapa jam setelah latihan menembak artileri berakhir, hal itu “tidak layak” ditanggapi (dengan) suatu manuver militer.“Kami merasa tidak layak menanggapi satu per satu provokasi militer,” demikian kantor berita resmi KCNA mengutip Komando Tertinggi Angkatan Bersenjata Korea Utara. Hampir bersamaan, suatu terobosan diplomatik tampak mungkin dilakukan setelah satu laporan bahwa Korea Utara mengatakan kepada Bill Richardson, Gubernur New Mexico, Amerika Serikat, bakal menerima dimulainya inspeksi internasional atas program nuklirnya. Latihan militer Korea Selatan kemarin berlangsung selama 90 menit lebih dengan tembakan artileri kon-
Seorang tentara Korea Selatan menjelaskan kepada warga soal penggunaan topeng gas di sebuah bunker di Yeonpyeong, kemarin.
stan, yang mengguncang bunker-bunker di Pulau Yeonpyeong.“Saya tak bisa bilang berapa banyak yang ditembakkan, beberapa cukup jauh dan sejumlah tembakan terdengar keras.Bunker terguncang dan orangorang cemas,” kata seorang saksi di pulau itu. Pada 23 November lalu, terakhir kali Seoul menggelar latihan tembak dari Yeonpyeong dekat perbatasan maritim yang disengketakan di pantai barat Semenanjung Korea. Pyongyang membalas dengan membombardir pulau itu, membunuh empat orang
dalam serangan terburuk ke wilayah Selatan sejak gencatan senjata Perang Korea pada 1953. Latihan marinir kemarin dilakukan hanya beberapa jam setelah sidang Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa membahas krisis Korea yang buntu. Pasalnya, Rusia dan Cina tetap menolak pengecaman eksplisit atas serangan Korea Utara bulan lalu. Gubernur Richardson melawat ke Pyongyang atas undangan negara itu, mencoba meredakan ketegangan, menggaet kesepakatan yang memungkinkan
inspektur nuklir PBB kembali. Hal itu disebutkan koresponden CNN yang satu tim dengannya. “Pyongyang setuju personel Badan Energi Atom Internasional kembali ke fasilitas nuklir dan setuju menegosiasi penjualan 12 ribu batang material (nuklir) dan mengapalkannya keluar, mungkin ke Korea Selatan,” ujar Wolf Blitzer dari CNN di Pyongyang kemarin. Pihak Utara kabarnya juga setuju usul Richardson untuk suatu komisi militer antara Amerika Serikat, Korea Utara, dan Korea Selatan. Namun Kementerian Luar Negeri Korea Selatan belum dapat memastikan. “Kami belum memiliki detail spesifik, maka terlalu dini membuat evaluasi resmi,” kata juru bi-
cara kementerian itu. Kantor berita Yonhap mengutip pejabat militer Seoul, yang mengatakan peluru-peluru ditembakkan dalam latihan yang menjangkau lebih dari 10 kilometer dari perbatasan maritim. Pyongyang pekan lalu sempat memperingatkan Seoul. “Para penghasut boneka perang dengan kekuatan luar biasa semakin panik dalam gerakan untuk agresi, mendorong situasi ke ambang perang,” koran Korea Utara, Rodong Sinmun, menegaskan kemarin pagi sebelum latihan artileri itu. Wang Min, perwakilan Cina pada rapat Dewan Keamanan, memperingatkan “situasi di semenanjung Korea bisa berbahaya”. ● REUTERS | AP | THE INDEPENDENT | DWI ARJANTO IKLAN
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A15
HATI-HATI MENYEBUT NAMA SUU KYI Di koran, junta menyampaikan kebenciannya terhadap beberapa media asing. angan coba-coba menyebut nama Aung San Suu Kyi di tempat-tempat umum di Burma. Mata-mata nyalang akan segera mengawasi. Jika tak hati-hati, apalagi mengobral nama itu dalam percakapan, bisa-bisa keselamatan Anda, yang tak tahu bahwa ada banyak aturan tak tertulis di negeri junta militer itu, akan terancam. Memasuki Rangoon—junta menyebut kota terbesar di Burma ini dengan Yangon— misalnya, selintas kota ini tenang dan aman. Penduduknya ramah dan kebanyakan masih taat pada tradisi. Kota seluas sepertiga Jakarta ini mengingatkan pada situasi Indonesia pada 1970-1980-an. Mobilmobil keluaran 1940-an hingga produk anyar melintas di jalan-jalan utama. Orangorang lalu lalang, baik pria maupun perempuan, mengenakan sarung atau longji, bahasa Burma. Begitu eksotik. Namun ternyata ada banyak aturan tak tertulis yang kalau tak ditaati bakal membawa masalah, cepat atau lambat. Salah satunya, ya, itu tadi,“ta-
J
bunya” menyebut nama pemimpin gerakan damai untuk demokrasi di Burma dan pendiri Partai National League for Democracy (NLD) itu. Ketika mengungkapkan rencana untuk mewawancarai Suu Kyi, seorang pengurus NLD meminta Tempo menggunakan kode “The Lady”untuk menyebut Suu Kyi. “Untuk keamanan dan keselamatan Anda, katakan saja The Lady,” ujarnya melalui telepon pada malam kedua dari 11 hari kunjungan Tempo di Burma. Kata “The Lady” ini sudah menjadi kode rahasia untuk menyapa Suu Kyi bagi orang asing. Seorang teman lain menyarankan memakai sapaan terhormat dalam bahasa Burma, yakni “Sayama” (diucapkan “Siama”, yang berarti “ibu”). Tempo memang menyapa Suu Kyi dengan “Sayama”saat wawancara khusus pada Selasa pekan lalu di kantor NLD. Suu Kyi begitu antusias ketika Tempo menggunakan sapaan tak biasa itu. “Dari mana kamu belajar bahasa Burma?” ujarnya tersenyum ingin tahu. Sebagian besar pendatang menghadapi kendala bahasa ketika berkunjung ke kota berpenduduk 6 juta ini. Hampir semua informasi publik menggunakan bahasa Burma. Sedangkan mayoritas
warga Burma tak punya kemampuan berbahasa Inggris. Kebiasaan membaca koran dan menonton televisi di lobi hotel pun ternyata menimbulkan kecurigaan pemilik hotel. Koran The New Light of Myanmar, yang biasa dibaca Tempo pada hari-hari awal, tak pernah lagi disediakan di rak pada hari berikutnya. Di toko buku dan supermarket,koran itu ternyata tak dijual bebas. Di The New Light of Myanmar, junta militer menyampaikan rasa kebenciannya terhadap empat radio asing. VOA dan BBC disebutkan telah menaburkan kebencian di antara warga Burma. Radio asing RFA dan DVB juga dituduh menghasilkan kebiadaban publik. “Jangan izinkan diri kita diguncang oleh radio pembunuh yang didesain untuk membuat berbagai masalah,” begitu poin terakhir pemberitahuan itu dibuat dalam bahasa Inggris. Beralih ke warung Internet, lagi-lagi hal tak biasa terjadi. Pemilik warung Internet melarang pengunjung mengakses situs-situs politik dan media oposan junta. Masuk ke situs irrawady.com, misalnya, yang muncul adalah situs iklan pembuatan website. Akses Internet pun lelet sekali. Butuh waktu berjamjam untuk bisa melakukan
Ups, Suu Kyi Penggemar Harry Potter! MARIA HASUGIAN (TEMPO)
Para biksu setelah menerima hadiah dari Aung San Suu Kyi di kantor NLD, Rangoon, Rabu (8/12). RANGOON — Sejak kecil Aung
San Suu Kyi, putri Jenderal Aung San, peletak fondasi demokrasi di Burma, gemar membaca buku. Berbagai jenis buku dilahapnya, termasuk buku fiksi Harry Potter karya J.K. Rowling. “Anak saya yang paling kecil memberikan buku Harry Potter ini kepada saya,” ujarnya saat wawancara dengan Tempo, di ruang kerjanya di
lantai 2 gedung partai oposan terbesar, National League for Democracy (NLD), Rangoon, Burma, kemarin. Selama dikenai status tahanan rumah oleh junta militer, Suu Kyi menikmati buku tersebut. Ia semakin tertarik untuk terus membacanya karena nilai-nilai yang dikandung dalam buku itu. “Jika Anda membaca buku Harry Potter, Anda pasti mene-
rima nilai-nilai universal yang ada dalam buku itu bahwa segala yang baik selalu menjadi pemenang terhadap segala hal buruk,” kata Suu Kyi. Buku itu, tuturnya, mengandung nilai-nilai yang tak lekang oleh waktu, yakni kebaikan hati, kebijaksanaan, dan keberanian. Menurut dia, nilai-nilai itu penting ditanamkan kepada anak-anak. ● MARIA HASUGIAN
Iklan di harian The New Light of Myanmar pada 22 Oktober 2010. browsing.Tak jelas kapan akses Internet membaik. Alhasil, uang pun habis tanpa sempat menikmati informasi. Di Rangoon segalanya harus dilakukan dengan hatihati. Saat hendak memotret
acara ritual Buddha, yang dihadiri Suu Kyi pada Rabu dua pekan lalu misalnya, dua pria yang entah datang dari mana seketika menghampiri. Mereka saling mengedipkan mata dan langsung membe-
rondongkan pertanyaan. Di kota ini, segalanya mesti dilakukan dengan berbisik. Ini mengingatkan pada novel George Orwell, 1984, yang bertutur tentang negeri dengan “banyak mata”. ● MARIA HASUGIAN IKLAN
BERITA LELANG
[email protected] |
[email protected]
SELASA, 21 DESEMBER 2010
D9 A16
PENGUMUMAN LELANG
PENGUMUMAN PELELANGAN
Nomor : 50/PPBJ/PL/310-HAR/2010
Satgas Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Kota Balikpapan akan melaksanakan Pelelangan sebagai berikut :
Panitia Pengadaan Barang/Jasa di lingkungaan Biro Umum Sekretariat Jenderal DPD RI akan menyelenggarakan Pelelangan Umum Pekerjaan Pengadaan Jasa Cleaning Service Tahun Anggaran 2010 dengan perkiraan nilai pekerjaan sebesar Rp.990.000.000,- (Sembilan ratus sembilan puluh juta rupiah) dengan ketentuan sebagai berikut : 1. Pendaftaran dan pengambilan dokumen lelang : • Tanggal : 21 s/d 29 Desember 2010 • Waktu : 09.00 s/d 14.00 WIB • Tempat : Sekretariat Jenderal DPD RI Lantai 4 Gedung B DPD RI Jl. Jenderal Gatot Subroto No. 6 Jakarta Pusat.
PENGUMUMAN PELELANGAN ( ULANG ) 1. Pascakualifikasi Jasa Pengadaan Nomor : 032/SATGAS.BPP/PENG-BRG/XII/2010
NO
1. 2. Syarat-syarat pendaftaran dapat dilihat langsung di Papan Pengumuman Sekretariat Jenderal DPD RI Lantai 1 Gedung B DPD RI Jl. Jenderal Gatot Subroto No. 6 Jakarta Pusat.
NAMA KEGIATAN / PEKERJAAN
Penyediaan Jasa Pemeliharaan Kesehatan
KLASIFIKASI
KUALIFIKASI
PAGU ANGGARAN (RP.)
Jasa Bidang Lainnya ; Jasa Asuransi dan Usaha Penunjang
Non Kecil
1.620.000.000,00
Penjelasan lebih lanjut dapat dilihat melalui Internet dengan alamat https://e-proc.balikpapan.go.id
Demikian atas perhatiannya kami sampaikan ucapan terima kasih
Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih Jakarta, 21 Desember 2010 Balikpapan, 21 Desember 2010 PANITIA PENGADAAN BARANG/JASA DILINGKUNGAN BIRO UMUM SEKRETARIAT JENDERAL DPD RI
SATUAN TUGAS PENGADAAN BARANG/JASA KOTA BALIKPAPAN 2112010
2112052
PENGUMUMAN LELANG Nomor : 02.1/PBJ/Komite/Dispora-DGL/2010 Komite Pembangunan Sarana dan Prasarana Olah Raga Kabupaten Donggala akan melaksanakan Pelelangan Umum untuk paket pekerjaan sebagai berikut: 1. Paket Pekerjaan: Nama Kegiatan
: Peningkatan Pembangunan Sarana dan Prasarana Olahraga Pekerjaan : Pembangunan Gelanggang Olah Raga Lingkup Pekerjaan : - Pembangunan Lapangan Tenis. - Pembangunan Lapangan Futsal. - Pembangunan Lapangan Basket Perkiraan nilai pekerjaan : Rp. 2.190.000.000,(Dua Milyar Seratus Sembilan Puluh Juta Rupiah) Sumber pendanaan : Bantuan Kementerian Pemuda dan Olah Raga Tahun 2010
2. Persyaratan Peserta: Paket pekerjaan ini terbuka untuk penyedia Jasa Konstruksi yang memenuhi persyaratan kualifikasi sebagaimana diatur dalam Dokumen Lelang.
INDONESIA MANAGING HIGHER EDUCATION FOR RELEVANCE AND EFFICIENCY (I-MHERE) PENGADAAN PERALATAN LABORATORIUM POLITEKNIK NEGERI LHOKSEUMAWE IBRD LOAN NO. 4789-IND & IDA LOAN NO. 4077-IND UNDANGAN LELANG Nomor : 001/Proc.Goods/PNL/IMHERE/B1/XII/2010 1. Pemerintah Republik Indonesia telah menerima bantuan pinjaman dari International Bank for Reconstruction and Development (IBRD) untuk membiayai Indonesia Managing Higher Education for Relevance and Efficiency (I-MHERE), dan bermaksud menggunakan sebagian dari pinjaman ini untuk membiayai pengadaan Peralatan Laboratorium program studi Teknik Kimia Politeknik Negeri Lhokseumawe. 2. Politeknik Negeri Lhokseumawe-Implementing Unit (PNL-IU) I-MHERE mengundang para Peserta Lelang yang memenuhi syarat untuk menyampaikan surat penawaran dalam amplop tertutup untuk pengadaan barang sebagai berikut: Pengadaan Peralatan Laboratorium program studi Teknik Kimia Politeknik Negeri Lhokseumawe.
1. Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Lelang : • Hari / Tanggal : Senin, 20 Desember 2010 sda. 24 Jam Sebelum Batas Akhir Pemasukan Penawaran • Waktu : 09.30 sampai 14.00 Wita • Tempat : Sekretariat Panitia Kantor Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Donggala Jl. Pue Mami No. 03 Kel. Gunung Bale Donggala
3. Peserta lelang yang berminat dapat memperoleh informasi lebih lanjut dan membeli satu set dokumen lelang dengan harga Rp. 100.000,- terbilang seratus ribu rupiah (tidak dapat dikembalikan) dapat ditransfer ke Bank BRI Unit Kampus Politeknik Negeri Lhokseumawe dengan No. Rekening 1305-01-000479-50-7 atas nama I-MHERE atau langsung membeli di alamat: Ruang kantor PNL-IU I-MHERE Gedung Pustaka Lt. 2 Jl. Medan-Banda Aceh km 280 Lhokseumawe, NAD pada hari kerja jam 09.00 WIB s/d 15.00 WIB, tanggal 21 Desember 2010 s/d 21 Januari 2011 yakni terhitung dari tanggal pengumuman lelang sampai dengan satu hari kerja sebelum tanggal pembukaan penawaran.
2. Penjelasan Pekerjaan dan Dokumen Lelang : • Hari/Tanggal : Jum’at, 24 Desember 2010 • Waktu : 10.00 Wita • Tempat : Sekretariat Panitia Kantor Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Donggala Jl. Pue Mami No. 03 Kel. Gunung Bale Donggala
4. Surat Penawaran harus berlaku 90 hari diserahkan ke alamat seperti disebutkan di atas, paling lambat pada jam 13.00 WIB tanggal 22 Januari 2011 dan harus disertai dengan surat jaminan penawaran (Bank Guarantee) yang diterbitkan oleh bank bukan perusahaan asuransi, yang besarnya paling sedikit Rp. 36.000.000,- (Tiga puluh enam juta rupiah) dan berlaku sampai dengan 30 hari terhitung dari tanggal masa Surat Penawaran berakhir. Penyerahan Surat Penawaran yang terlambat akan ditolak dan dikembalikan dalam keadaan tertutup.
3. Ketentuan Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Lelang : • Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Lelang dilakukan oleh Pimpinan Perusahaan, bagi yang diwakili membawa Surat Kuasa dan namanya tercantum dalam akte pendirian/perubahan perusahaan, menyerahkan copy akte dan KTP pemberi kuasa dan yang dikuasakan serta menunjukan aslinya pada panitia. • Untuk hal-hal lain yang belum jelas dapat ditanyakan pada pada Panitia Pelelangan.
Donggala, 19 Desember 2010 Panitia Lelang Komite Pembangunan Sarana dan Prasarana Olah Raga Kabupaten Donggala
5. Surat Penawaran akan dibuka di hadapan wakil-wakil Peserta Lelang yang hadir pada jam/tanggal dan alamat di bawah ini: Jam : 13.15 WIB pada tanggal 22 Januari 2011 Nama Pemberi Kerja : PNL-IU I-MHERE Alamat : Ruang Kantor PNL-IU I-MHERE Gedung Pustaka Lt. 2 Jl. Medan-Banda Aceh km 280 Lhokseumawe-Nanggro Aceh Darussalam Tel. : (0645) 42670 Facsimile : (0645) 42785 Email :
[email protected] Panitian Pengadaan Barang dan Jasa
2112009
2112007
| SELASA, 21 DESEMBER 2010 | A17
£n
ÃiÊ
4&-"4" %&4&.#&3
°8°Ê>ÀÃÊi} }i>ÀÊ«>iÀ>ÊÌÕ}}>Ê Þ>}ÊiÕÕ>Êi>Ê «iÀ>>>Þ>ÊÃiL>}>Ê «iÀÕ«>ÊÃi>Ê£ÇxÊ
}}>ÊÃi>À>}°
lØÆØÍ ®ÆÏlÃÍ OlÃÏØ ÆAͽ0A®AÍ lÃÏAØÍ AßAO¹¾Í ®lÃØ®AÍ ³;³Í AÃÆ`Í Ë¦Í ÏAØ`Í lÃAAÍ cÍ AÏAÃAÍ ÏØOØÏØOØÍ áAÍ ÆlcAÍ ÏlÃÆØ ØÏÍ OAÃAÍ A®³Í ½ÏAÍ ÆlcÃAÍ áAÍAÃØÆÍlØAϳÍ0A®AÍáAÍ lÍÃlAáAÆAÍ cAÍ OlÃA®AÍ OAáAÍ ÃOAáA`ÍAÃlAÍÆlAØÍÆAAÍcA ®ØAÆ`¾Í AÏAÍ cA`Í clAÍ A®AÆÍ ÏlÃÆlA³ 2ØOØÍ áAÍ ÆlcAÍ ÏlÃÆØØÏÍ ÍOAÃAÍ A®Í ÏØÍ lAÍ OØAÍ AØÆA³Í ½"lÃlA¾Í AcAAÍ ÆlO AÍ ®AÏØÍ AáØÍ OlÃOlÏØÍ AØ ÆAÍAÃáAÍAÃƳÍÆÍlOAAÃÍ ÏØOØÏØOØÍ ÏØÍ lØcAÍ l AcÍ ÆlOØAÍ AÃáAÍ ÞclÍ ®lÃyà AYlÍ áAÍ OÆAÍ cÆAÆAÍ ®AcAÍ ®AlÃÍAÍÏØAÍAÃÆÍOlÃÏAØÍ ½/l_-lÏÆÌ-ÆÆ¾Í cÍ AlÍ ÃÏÍ ØcAÏ`Í <áAAÃÏA`Í ¦¦Í lÆlOlÃÍ Öç¦çÍ AÍ ¦¦Í AØAÃÍ Ö禦³ Í ÃØAÍ ®AlÃ`Í ÏØOØÏØOØÍ ÆÍ ÏØÍ c®AAÍ OlÃAAÃÍ cÍ AÏAÆÍ ÃAÍ OlÆ`Í Ã®Í lAÍ cÍ AAÃÍ AáAÏÍ ÃØAÍ ÆAÏ³Í AØ`Í cÍ AÏAÍ clAÏÍAÍlA`ÍAÃÆÍllÏA AÍ Æl®AÆAÍ Æl®AÏØÍ ®AcAÍ AÆ AÍÆͽlAåA¾ÍÃOAÍlÃØÆØ AÍ"lͦq³ 0lOlAÃáA`Í ®AlÃAÍ ÏØAÍ Í cAÆØcAÍ ØÏØÍ l®là AÏAÍ lAlAÍ ®lÏÍ ®ÃÆlÆÍ OlÃlÆlAÍ AÃÆÍ ÆlAÍ ¦Ê{Í AÍ ÆlAÃA³Í ½AÃlAÍ lÏlà OAÏAÆAÍ ÃØA`Í OAáAÍ AÃáAÍ ÆAáAÍ ÆØcAÍ OlÃAcAÍ cÍ ÏAAÍ lÏÃÍ cAÍ ÆØÏÍ c®A`Í ÆlAÍ ÏcAÍ OÆAÍcÏA®AÍcÍ®AlÃA`¾ÍAÏAÍ
.
)272)272+(58&17(032
>ÀÃ]ÊiÕ>Ã>>]Ê`>ÊÀL> AØØÆÍ0lAÍ2Í0lÍ/Ø®AÍ clÆAÍ°cØØÍAclÍ0lÍ/Ø®AÍ clÆA±`Í<áAAÃÏA`ÍÏAØͦÊ~Í ³ A`Í cAÃÍ OlAÆAÍ AÃáAÍ áAÍ c®AlÃAÍ cÍ AlÍ ÃÏÍ ØcAÏÍÏØ`ÍÆlOAAÍOlÆAÃÍOlà ÏlAÍ ÏlÏAÍ ÃOA³Í ÃlÏáAÍ AcAAÍAÆáAÃAAÏÍclÆAÍlÏØ ÃØAÍ2A`ÍOAÍáAÍlAcÍ ÃOAÍ lÃØÆØAÍ "lÍ ¦qÍ AØ ®ØÍÃOAÍ®lÃAAÍ®ÏÍ®AcAÍ ¦Ë{³Í lÏØÍ AÃáAáAÍ lAÍ OlÃÞAÃAÆ`Í cAÃÍ ÞclÍ ®lÃyÃAYl`Í AÃáAÍcØAÍclÆ`ÍÆÏAAÆ`ÍAÍ ÞclÍcØlÏló -AcAÍ AÃáAÍ OlÃÏAØÍ /l®ØOÍ cYAÆ`Í ÆAáA`Í AÃÆÍ lA®AÍAÍ®AlÍAÃáAÍcØAÍ clÆÍ clAÍ ÏlÍ yÏlÏÆAÍ cÍ lÃÏAÆÍ áAÍ ÏlÃÆ®ÃAÆÍ lÍ lÃØ ÆØAÍ "lÍ ¦q³Í AÃáAÍ ÃAyÆÍ Í OlÃOlÏØÍ ®ÃA³Í 0AAÍ ÆAÏØáAÍ AOAÃÍ 0lAÃÏÍ clAÍ AAÍ ¦ççÍ cAÍ ¦q`Í lØc AÍ cÍÏAOAÍ ÏØÆAÍ ½lÆlþÍÆlYAÃAÍcA A³Í ØAÍ AcAÍ ®ÃAÍ OlÃAOAÃÍ OlOlÃA®AÍ ÏlÏAÃAÍ áAÍ ÆlcAÍ lOcAÍ ÆlA®A áA`Í cÏAOAÍ ÏØÆAÍ ½OlAAÃÍlÍlOA¾³ ½/l®ØOÍ cYAÆÍ lAÍ lAOAÃAÍ ÃØÏØáAÍ ®llÃÏAAÍ 0lAÃÏÍ láØÆØÍ lÃØ ÆØAÍ "lÍ ¦q`¾Í AÃÆÍ llAÆA³Í AÍ ÆlÍAAÍ l AOÍ OlÏØÍ ®ÃAÍ AÃlAÍ OAÆAáAÍOlcAÍ®ÆÍÏØÍÆlAØÍcÏlà OÏAÍ ÆlOAAÍ ®lÍAcAÍ ÆlÆØAÏØÍ
AÏAØÍ®lÃÆÏßA³ AÃÆÍØAÍlOØAÏÍÆlØAÍ AÃáAÍ ÏlÏAÍ ÃOAÍ ®lÃAAÍ ®ÏÍ ®AcAÍ ¦Ë{`Í ØÆØÆáAÍ cAÃÍ AAAÍ lÏÆÍ 2A³Í "AAÍ ØYØAÍ AÃáAÍ ÆÏAAÆÍ OlÃÏAØÍ "ØlÍ Í lØ`ÍOlÃØ®AÍyÏÍ ØlÍ AAÍ lÏÆÍ 2AÍ cÍ lÆAÍ AÃAÆAÃ`Í ÏAÃ`Í AßAÍ 2ØÃ`Í OlÃØÏÍ AAAAÍ ÃOAÍ áAÍcAAAÍcÍAÆÍÏسÍcAÍ ¦ËÍAAÍ2AÍáAÍcÏØÆAÍ cÍAÍáAÍcAAÃÍcÍÆllÍyÏÍ ØlÍAAÍ Í lس "AAÍ Í lØÍ ÏA®AáAÍ lAcÍ ÆlÆØAÏØÍ áAÍ ÆAAÏÍ ®l ÏÍ OAÍ AÃÆ³Í ØÏáA`Í AcAÍ ÏAÍAÃáAÍÏlÏAÍAAÍcÍÏAAÍ lAÃAáAÍ ÏØ³Í 0lAÍ "ØlÍ
Í lØ`Í AcAÍ AÃáAÍ ÆÏAAÆÍ OlÃÏAØÍ AÃÍ /`Í OlÃØ®AÍ lAÍ lYÍ cAÃÍ AÃÍ áAÍ cÍ cAA áAÍ OlÃÆÍ yÏyÏÍ AßAÆÍ ÏlÏAÍ ®lAAÍ AAÍ Í lØ³Í AÃÆÍØAÍlOØAÏÍÞclÍcØ lÏlÃÍOlÃcØÃAÆÍÖ¦ÍlÏÍOlÃØcØÍ ØcA`ÍOlÃÆÍlÏAÃÍ®AÃAÍÆAÆÍ AÏAÍ ®lÃÆÏßAÍ ®lOAÏAAÍ lÏÆÍ 2AÍ ÆlÃÏAÍ ®ÃÆlÆÍ ®lO AÃAÍ ®lAAAÍ AÆÆAÍ áAÍ clAÍclAÍ Í lØÍÏlÃÆl OØϳ 0lOAAÍ ßAÃAÍ lAÃAÍ clÆAÍ OlÃlÏÆÍ 2A`Í AÃÆÍ ØAÍ lÃAÆAÍ lAcÍ ÃOA³Í "AAÍ AÃAÍ AÃáAÍ ÆÏAAÆÍ OlÃÏAØÍ /lßÃÏÍ ÏlÍ ÃAÆlcÍ AÏAØÍ
ÃAÃAÍ 2AÍ ÆlOlØÍ ¦Ë{ÍÆlAØÍ®ØáAÍAAÍ AÍáAÍ cOlÃAÍ lÍ llÍ áAáA³Í 0lÏlAͦË{`ÍAcAÍlAÃØÆAÍl AÏÍ AAÍ AÍ lAcÍ AAÍ clÆA³Í ½0AáAÍ Í llAÍ lOAÍOAßAÍÆAáAÍ®lÃAÍ®ØáAÍ AAÍ2A³Í%ÃAÍ2AÍcÍ clÆAÍÏlAÍÏlÃYlÃAOØÏÍcAÃÍAAÃÍ OØcAáAáA`¾Í ØAÃáA³Í ½cAÍ lÆA`Í ÃAÍ2AÍáAÍlØAAÍ AAÍ AÍ cAA®Í ÏcAÍ AÆ AÆÏƳÍ-AcAAÍOAáAÍÏÍÏAÍ áAÍAÆÍl®lÃÏAAAÍAAÍ
AáA`Í ÏlÃOØÏÍ ÆAAÏÍ AÆA ÆÏƳ¾ 0lAÍ ÏØ`Í AcAÍ AÃáAÍ áAÍ ÏcAÍ OlÃOYAÃAÍ ÏlÏAÍ ÃOA`Í ÆA áAÍ AÃáAÍ OlÃÏAØÍ 0ØAÃAÍ áAÍ 2AÍ lÃÆØAÃAÌ2AcA`Í láÃÏÍ clÃAÆÍ ®AcAÍ åAAÍ %ÃclÍ AÃØÍ áAÍcAáAÍÆlOAAÍ®ÆÍÆlÃÞYlÍ OlAA³Í "lØÃØÏÍ ØÃAÏÃÍ lcÃÍ :áAÏ`Í ®ØÃAÏAÆÍ AÃáAÍ AÃÆÍ Í lOÍ lÃØ®AAÍ Ø®AáAÍ ØÏØÍ lY®ÏAAÍ ®Í ÏAcAÍ cAÍ lOlîAAÍ l®AcAÍ AÆáAÃAAÏÍ AÃAÍ áAÍ ÆØAÃAáAÍ ÏlÃOØ A`Í ØÆØÆáAÍ ÆlAAÍ lØA ÆAAÍ ÃlåÍ %ÃclÍ AÃØ³Í -AcAÍ ÆAAÏÍ áAÍ ÆAA`Í AAÆAÍ cAÍ ®ÆÆáAÍ ÆlÍOAAÍ ÆlAÍ ØAÍ lÃl®ÃlÆl ÏAÆAÍ ÃÏÍ ÏlÃAcA®Í lØAÆAA³Í AØ`Í ®AÆYAÃlyÃAÆ`Í ®AcAAÍ AÃÆÍÆlcÏÍOlÃØOA³Í ½AÍ lAÏÍ lØAÆAAÍ AcAAÍ ÆlÆØAÏØÍ áAÍ ÏcAÍ AáAÍ ÏlÃ®Ø ÆAÏÍ ®AcAÍ ÆlOØAÍ Ãlå`Í ÏA®Í ØAÍ ÏlÃÆlOAÃÍcAÍOlîlÃAÆÍlÍOlÃÍOAAÍ ÆÏÏØÆÍ llOAAAÍ ÆÆAÍ ÏØÍ ÆlcÃ`¾Í ÏØÆÍ lcÃÍ cAAÍ AÏA Í®AlÃA³ÍO)&36$/6(30)0
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A19
ADITIA NOVIANSYAH (TEMPO)
Singapura Salahkan Liga Super Indonesia Suporter indonesia saat pertandingan tim Indonesia melawan tim Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
FIRMAN TAK TAKUT SUPORTER MALAYSIA “Suporter kita lebih galak.” JAKARTA — Kapten tim nasio-
nal, Firman Utina, optimistis Indonesia menang pada final pertama Piala Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu nanti. Firman mengaku tidak khawatir terhadap tekanan suporter tuan rumah, Malaysia, yang nantinya akan membanjiri stadion. “Teman-teman sudah biasa dengan suporter yang galak, karena suporter kita lebih galak,”kata Firman setelah memimpin Indonesia unggul 1-0 atas Filipina pada semifinal kedua, Minggu lalu. Gelandang serang Sriwijaya FC ini percaya skuad Garuda bisa mengatasi tekanan sporter negeri jiran tersebut. Pada saat turun mengha-
dapi Filipina, kondisi Firman tidak 100 persen bagus karena ia mengalami cedera lutut kanan saat main pada semifinal pertama. Ia memaksakan diri bermain demi membawa Indonesia menang dan lolos ke final.“Saat ditanya pelatih apakah siap, saya langsung menjawab siap,” kata pemain asal Manado berusia 29 tahun itu. Ambisinya membawa tim kesayangannya itu ke final pun terwujud. Luapan kebahagiaannya, sesaat setelah wasit Ali Hasan Ebrahim Abdulnabi dari Bahrain meniup peluit tanda pertandingan berakhir, tidak kuasa dibendung. Firman langsung melompat sambil mengacungkan tangan kanannya ke atas, dilanjutkan sujud syukur sambil mencium lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno. “Saya berterima kasih atas dukungan masyarakat dan wartawan yang selama ini
memberi dukungan pada tim,” kata pemain yang menjadi kapten di Piala AFF ini bila Bambang Pamungkas duduk di bangku cadangan. Firman berjanji akan tetap berkonsentrasi mempersiapkan dua pertandingan terakhir dalam final untuk membawa Indonesia menjuarai Piala AFF untuk pertama kalinya. Kondisi Firman saat ini belum bugar. Saat menghadiri pertemuan tim nasional dengan pengurus Badan Tim Nasional PSSI di kediaman Aburizal Bakrie di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, kemarin, Firman masih tampak berjalan pincang. Namun kondisi itu tidak menyulutkan semangatnya untuk kembali berjuang bersama tim nasional. “Mudahmudahan bisa bermain lagi di final, saya ingin memaksakan diri lagi,” Firman berharap. ● RINA WIDIASTUTI | EZTHER LASTANIA
Permai Akan Cegah Konflik Suporter KUALA LUMPUR — Tingginya
animo masyarakat Indonesia di Malaysia untuk memberikan dukungan langsung kepada tim nasionalnya saat menghadapi Malaysia dalam final Piala AFF mesti dalam batas kewajaran. “Kami berharap tidak terjadi hal-hal negatif, terutama tawuran antarsuporter,” kata Ketua Persatuan Masyarakat Indonesia di Malaysia (Permai) Makhroji Maghfur kemarin. Maghfur mengatakan, Permai sebagai wadah yang memayungi paguyuban dan organisasi masyarakat Indone-
sia di Malaysia berinisiatif untuk melakukan koordinasi. “Sementara ini masih via telepon. Insya Allah secepatnya kami kumpulkan tokoh masyarakat Indonesia di sini.” Menurut Maghfur, potensi kontak fisik antarsuporter itu tetap ada. Malaysia, dengan suporter fanatiknya, sudah menyatakan ingin membalas kekalahan 1-5 dari Indonesia di babak penyisihan grup. Sedangkan suporter Indonesia di Malaysia juga berjanji bakal habis-habisan mendukung tim nasional.“Saudara-saudara kita itu memang
hanya TKI, tapi kalau menyangkut nama Indonesia, mereka sanggup melakukan apa saja,”kata Maghfur. Selain melakukan koordinasi dengan paguyuban Indonesia di Malaysia, Maghfur mengaku juga sedang berusaha berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Indonesia (KBRI) di Kuala Lumpur. “Mudah-mudahan dengan bimbingan KBRI dan koordinasi semua paguyuban Indonesia di Malaysia, kami bisa memberi dukungan kepada timnas secara maksimal,”katanya. ● MASRUR (KUALA LUMPUR)
SINGAPURA — Tim nasional sepak bola Singapura tersingkir dari Piala AFF Suzuki 2010. Pengamat sepak bola yang juga bekas pelatih klub Singapura Tanjong Pagar,Tohari Paijan, menyalahkan Liga Sepak Bola Super Indonesia. Sebab, menurut Paijan, para pemain tim sepak bola Singapura yang bermain di klub-klub Indonesia tak tampil bagus dan kurang profesional. “Beberapa jadwal pertandingan di Liga Indonesia tidak pasti, jadi bagaimana mau latihan dengan baik bila jadwalnya serba tak pasti”ujarnya, seperti dikutip dari laman The New Paper kemarin. Delapan pemain Singapura mencari nafkah di Indonesia, yaitu Noh Alam Shah, Muhammad Ridhuan, Baihakki Khaizan, dan Mustafic Fahrudin. Mereka sudah dua musim tampil di Liga Indonesia. Sedangkan empat pemain lain menyusul, yaitu Precious Emuejeraye, Shahril Ishak, Khairul Amri, dan Agu
Casmir. Menurut Paijan, dampak dari jadwal Liga Indonesia juga membuat pemain Singapura kelelahan. Salah satu contohnya, kata dia, pemain sayap Muhammad Ridhuan yang bermain untuk Arema Indonesia. Ridhuan mencetak lima gol dalam delapan pertandingan bersama klubnya, tetapi tak menunjukkan kehebatannya saat tampil dengan tim nasional. Sedangkan menurut sumber The New Paper lainnya, tim negara lain lebih ganas dibanding tim Singapura. Salah satu sebabnya, mungkin karena sekarang para pemain Singapura lebih loyal dengan klub ketimbang negaranya. Kadir Yahya, bekas asisten pelatih di klub Pelita Jaya, mengatakan para pemain juga takut cedera. Bila pemain cedera, pemain bisa dipulangkan oleh klub. “Di Liga Super Indonesia, pemain asing bisa dipulangkan kapan saja, ini bisnis besar di
sana, banyak pemain yang menunggu untuk bermain di liga,”kata Kadir, yang berada di Pelita Jaya dari 2007 hingga tahun lalu. Bermain di Liga Super Indonesia memang menggiurkan, menurut The New Paper, pemain top di Liga Indonesia bisa mendapat gaji Sin$ 4.000-8.000 atau sekitar Rp 27-41 juta. Sedangkan menurut beberapa media, beberapa pemain Singapura yang pindah ke Indonesia mendapat gaji dua kali lipat plus fasilitas, seperti seorang sopir. Tak mengherankan bila pemain Singapura betah berlaga di Liga Indonesia. Mereka tak perlu lagi mencuci baju sendiri atau membersihkan sepatu lagi. “Saya ingin lebih lama bermain di sini,” kata Baihakki, pemain Singapura yang berlaga untuk Persija Jakarta. “Di sini saya merasa seperti pemain bola profesional, siapa yang tidak ingin hidup seperti ini,”ujarnya. ● THE NEW PAPER | PGR IKLAN
PEMERINTAH KOTA BLITAR RUMAH SAKIT DAERAH MARDI WALUYO KOTA BLITAR Jalan Kalimantan No. 51 Telp. 801118 – 809740 B L I T A R
PENGUMUMAN PELELANGAN UMUM Nomor : 050 / 115 /P3D / 422.205 / 2010 Diberitahukan kepada rekanan yang bergerak di bidang Pengadaan Barang/ Jasa Sub Bidang Pengadaan Makanan dan Minuman pasien, dengan kualifikasi non kecil diberi kesempatan untuk mengikuti lelang Pengadaan Makanan dan minuman pasien RSD Mardi Waluyo Kota Blitar Sumber Dana APBD Tahun Anggaran 2011 sbb : NO
PAKET PEKERJAAN
JUMLAH PAKET
SUBBIDANG USAHA
KUALIFIKASI
PAGU DANA ( RP )
1.
Pengadaan Bahanbahan Logistik RS
1 Paket
Belanja Makanan dan Minuman pasien
Non kecil
2.428.824.900.-
Jadual Pelelangan : Pendaftaran pada : Hari : Rabu s/d Kamis Tanggal : 22 Desember s/d 30 Desember 2010 Jam : 08.00 WIB - 13.00 WIB ( Hari Jum,at Jam 08.00 WIB - 11.00 WIB ) Tempat : Sekretariat RSD Mardi Waluyo Kota Blitar, Jl. Kalimantan. 113 Blitar Rapat Penjelasan ( Aanwijzing ) Dokumen Pelelangan dilaksanakan pada : Hari : Senin Tanggal : 27 Desember 2010 Jam : 10.00 WIB - selesai Persyaratan : Pada waktu pendaftaran Rekanan menyiapkan SIUP, NPWP asli untuk ditunjukkan dan masing-masing satu lembar foto copy untuk diserahkan kepada Panitia dan mengisi Pakta Integritas dan Blanko Pendaftaran sebagai peserta lelang. Untuk pendaftar yang diwakilkan wajib membawa Surat Kuasa bermaterai 6000 Dekian untuk diketahui dan dimaklumi. Blitar, 21 Desember 2010 TTD PANITIA 2112033
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A20
MAMAN ABDURACHMAN & HAMKA HAMZAH
MENAHAN SERBUAN DI BUKIT JALIL “Kami harus memanfaatkan semaksimal mungkin pertandingan di kandang,” kata Safiq Rahim. alam partai tandang di final pertama Piala Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu nanti, biasanya tuan rumah lebih agresif. Dukungan suporter tuan rumah akan memacu semangat sekaligus “memaksa” anak-anak “Harimau” Malaysia bermain lebih bergairah dan lebih menekan lawan. Terlebih ini
D
8
pertarungan penuh rivalitas antartetangga. Selain itu, secara naluriah, Malaysia yang kalah 1-5 dalam pertemuan sebelumnya di penyisihan akan berusaha membalas. Gelandang serang Malaysia, Mohd. Safiq Rahim, sudah menegaskan pentingnya keuntungan timnya menjadi tuan rumah lebih dulu.“Sekarang kami di final dan kami ingin meraih trofi. Kami harus memanfaatkan semaksimal mungkin pertandingan di kandang,” kata kapten Malaysia itu. Ia ikut membawa Malaysia U-23 merebut medali emas SEA Games dua tahun lalu. Anak-anak asuhan Alfred Riedl su-
9
dah membuktikan kolektivitasnya dalam bertahan dan menyerang selama babak penyisihan Grup A sampai menembus final. Tapi tentu saja ada porsi pembagian tugas.Ada skala prioritas dan bicara soal bagaimana menahan serbuan Malaysia di Bukit Jalil, Hamka Hamzah dan Maman Abdurachman adalah “jenderal”pertahanannya. Dua bek tengah itu memungkinkan bisa melihat dengan baik seluruh aktivitas serangan lawan dan memberi “perintah” kepada rekan-rekannya untuk menahan gerakan lawannya. Dari posisinya pula, dua poros halang itu bisa dengan cepat memotong serangan lawan. Umpan silang dan bola-bola di
udara dari lawan ke jantung pertahanan adalah juga bagian tugas mereka untuk menghadangnya. Maman, paling tidak, sejak putaran final Piala Asia 2007 di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada era pelatih Ivan Kolev, sudah menjadi palang pintu Garuda bersama Charis Yulianto. Setelah itu Maman bersama Nova Arianto, yang juga bersamanya di Persib Bandung. Nova cedera dan Riedl membuka kesempatan kepada Hamka, yang sudah enam tahun absen dari tim nasional, masuk kembali dan menjadi starter setelah Nova absen. Di lapangan, Hamka bisa lebih garang dari Maman.Tapi kelebihan itu sekaligus kelemah-
VISI PERMAINAN
9
SUNDULAN
annya karena mudah terprovokasi lawan dan terkadang membuahkan pelanggaran di dekat kotak penalti. Maman lebih tenang. Melawan Filipina di semifinal kedua, pemain Persib ini cekatan melapis bek sayap yang maju ke depan ketika ada serangan balik. Adapun Hamka andal membendung umpan lambung lawan dengan tandukannya. Maman yang “dingin”dan Hamka yang lugas serta tinggi nyalinya bisa menentukan seberapa kuat Garuda menahan Harimau. Berikut ini gambaran ringkas dua poros halang itu. ● NEW STRAIT TIMES | BERNAMA | STAR ONLINE | PRASETYO | RINA WIDIASTUTI | EZTHER LASTANIA
8
VISI PERMAINAN
SUNDULAN
MAMAN ABDURACHMAN
HAMKA HAMZAH
ADITIA NOVIANSYAH (TEMPO)
28 tahun Jakarta
9
FISIK
1,74 meter Persib Bandung Persija Timur, PSIS Semarang, Persib Bandung
9
26 tahun USIA LAHIR TINGGI KLUB SEKARANG RIWAYAT KLUB
Indonesia 2006-2010.
FISIK
Makassar 1,83 meter Persipura Jayapura
PSM Makassar Junior, PSM Makassar, Persebaya Surabaya, Persija Jakarta, Persik Kediri, Persisam Putra Samarinda, Persipura Jayapura Indonesia 2004, Indonesia 2010
9
8
KONTROL BOLA
ADITIA NOVIANSYAH (TEMPO)
TIM NASIONAL
KONTROL BOLA
Harga Tiket Final Kedua di SUGBK Naik JAKARTA –– Para pencinta sepak bola
harus merogoh saku lebih dalam dari yang sudah-sudah apabila mau menyaksikan laga final kedua Indonesia melawan Malaysia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember. Pasalnya, harga tiket kembali mengalami lonjakan. Jumlah tiket yang akan dijual bertambah dari sebelumnya menjadi 77 ribu. Harga tiket untuk kategori keti-
ga, kedua, dan pertama masing-masing naik Rp 50 ribu. Kategori ketiga di tribun atas menjadi Rp 75 ribu. Kategori kedua di belakang gawang menjadi Rp 150 ribu dan kategori pertama menjadi Rp 200 ribu. Lonjakan tajam terjadi pada harga tiket VIP Timur dari Rp 250 ribu menjadi Rp 300 ribu. VIP Barat yang semula Rp 350 ribu sekarang Rp 500 ribu. Kenaikan 100 persen terjadi pada tiket VVIP yang seka-
rang dijual Rp 1 juta. Pemesanan voucher tiket akan mulai dilayani pada 23-27 Desember. Khusus tiket VIP Barat dan VVIP hanya bisa dipesan melalui online (kemungkinan besar tetap di rajakarcis.com dan mytickets.com). Sedangkan untuk pemesanan kategori lainnya tetap dengan cara manual di lima loket yang ada di Gelora Bung Karno, Senayan. Ada lima loket nantinya akan dibuka
serentak mulai pukul 10 pagi hingga 5 sore. Penukarannya akan dilayani sehari sebelum hari H. “Ini terobosan yang kami lakukan untuk mengurangi antrean panjang seperti yang terjadi selama ini,”kata Ketua Umum PSSI Nurdin Halid. Saat hari penukaran, tidak sembarang orang bisa masuk ke halaman lingkar luar seputar Stadion Utama Gelora Bung Karno. Hanya yang punya voucher yang bisa ma-
suk. Pemeriksaan akan dilakukan mulai ring tiga (pintu masuk paling luar) hingga ring satu. Penjagaan akan diperketat. Ketua Panitia Lokal Piala AFF, Joko Driyono, mengatakan khusus untuk kelompok Sporter, mereka memberikan jatah 10 ribu tiket dengan potongan harga tiket Rp 1015 ribu per tiket. “Jatah itu untuk Sporter seluruh Indonesia,” katanya. ● RINA WIDIASTUTI
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A21
Timnas Jalani Latihan Normal
Garuda Bawa Pengawal Khusus ADITIA NOVIANSYAH (TEMPO)
JAKARTA — Sesi latihan awal tim nasional Indonesia setelah penampilan di semifinal kedua tak disertai penekanan khusus. Pelatih tim nasional, Alfred Riedl, menyatakan bahwa memang begitulah program yang selalu dijalankan ketika anak-anak asuhnya menjalani latihan setelah bertanding. “Tim dibagi dalam empat kelompok dan menjalani latihan masing-masing,” katanya saat ditemui seusai latihan di Lapangan Latihan Tim Nasional PSSI di kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, kemarin. Riedl menyatakan, para pemain inti berlatih bersamanya.“Sedangkan para pe-
main cadangan berlatih dengan Wolfgang Pikal dan Widodo C. Putra (asisten pelatih), itu hal yang biasa dilakukan jika latihan setelah bertanding,” katanya. Memang para pemain inti berlatih bersama Riedl hanya selama sekitar 30 menit. Di situ tidak tampak Irfan Bachdim, yang memang pada semifinal leg kedua melawan Filipina, Minggu lalu, tidak diturunkan. Irfan berlatih bersama kelompok pemain cadangan, yakni Bambang Pamungkas, Arif Suyono, dan beberapa pemain lainnya. Firman Utina dan Oktovianus Maniani tidak melakukan banyak latihan karena cedera yang
mereka alami. Okto menyatakan bahwa dirinya mengalami cedera hamstring selepas laga penentuan melawan Filipina, Minggu lalu. “Saya ingin memanfaatkan waktu untuk menyembuhkan cedera sehingga nanti saya siap untuk bermain lagi,”katanya. Seperti Firman, Okto termasuk salah satu pemain yang diandalkan dalam setiap laga yang dihadapi tim nasional di Piala AFF kali ini. Pemain sayap kiri kelahiran Jayapura itu selalu diandalkan untuk bisa menembus pertahanan lawan. Dalam laga melawan Filipina, Okto tampil ulet untuk membuka peluang bagi Indonesia mencetak gol. ● EZTHER LASTANIA IKLAN
PEMERINTAH KABUPATEN TELUK WONDAMA DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI Alamat : Raya Rasie – Wasior
Dokter tim nasional akan mengecek menu hotel. JAKARTA — Ketua Umum
PSSI Nurdin Halid membawa lima pengawal khusus dari Jakarta untuk menjaga keamanan tim nasional selama persiapan hingga pertandingan tandang final Piala AFF di Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu nanti. Tapi pengawalan itu, menurut Nurdin, belum cukup. Ia juga meminta jaminan pengamanan khusus dari panitia di Malaysia. “Kami meminta keamanan khusus seperti apa yang telah mereka minta saat malaysia bermain di babak penyisihan di Indonesia kemarin,” kata Nurdin saat jumpa wartawan di kantornya kemarin. Permintaan itu diajukan agar selama pertandingan antara
Indonesia dan Malaysia nanti tidak terpengaruh oleh sentimen-sentimen tertentu. PSSI juga meminta jaminan tidak ada sinar laser selama laga berlangsung. Permintaan ini muncul setelah adanya isu bahwa selama pertandingan Malaysia melawan Vietnam di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, di semifinal pertama lalu, ada yang menggunakan sinar laser.“Itu berbahaya kalau diarahkan ke kiper,” kata Nurdin. PSSI mengirim tim pendahuluan, yang dipimpin Sekretaris Jenderal PSSI Nugraha Besoes, terbang ke Malaysia hari ini. Mereka bertugas mengatur semua persiapan akomodasi, transportasi, dan berbagai fasilitas lain sebelum Laskar Garuda tiba di negeri Jiran tersebut. Dokter tim nasional indonesia, Erwin Kristianto, yang akan bertugas melakukan
pengecekan terhadap menu hotel tempat Firman Utina dan kawan-kawannya menginap. Nugraha akan berkoordinasi dengan Kedutaan Besar Indonesia di Malaysia untuk mengerahkan massa mendukung tim nasional Indonesia. Ia juga akan berkoordinasi dengan panitia di Malaysia untuk mempermudah suporter Indonesia di Malaysia menyaksikan laga final nanti. Cristian Gonzales dan rekan-rekannya akan terbang ke Malaysia Jumat nanti. PSSI akan memesan pesawat khusus untuk penerbangan ke Malaysia. “Ini bukan untuk gagah-gagahan, tapi tujuannya agar pemain tetap kondusif karena waktunya sempit,” kata Nurdin. “Yang jelas, tim nasional akan kami jaga ketat dari kejadian nonteknis yang bisa mengganggu laga final nanti,”ia melanjutkan. ● RINA WIDIASTUTI
Okto Rayakan Natal di Malaysia JAKARTA — Oktovianus Mani-
ani sedikit kecewa karena perayaan Natal tahun ini tidak akan dihabiskan bersama keluarganya. Laga final pertemuan pertama melawan Malaysia bakal bergulir di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 26 November nanti. “Natalan di sana saja tanpa keluarga, mau bagaimana lagi,” katanya ketika ditemui seusai latihan di Lapangan Latihan Timnas PSSI di kompleks Gelora Bung Karno kemarin. Pemain kelahiran Jayapura itu bakal meninggalkan keluarga kecilnya, tunangan
serta kedua anaknya, di Jakarta.“Ini tidak akan menjadi masalah, karena memang saya pergi untuk bertanding,”kata ayah dari seorang putra dan seorang putri itu. Menurut Okto, momen Natal yang akan bertepatan dengan laga tandang Indonesia ke Malaysia itu mungkin akan menjadi satu berkah tersendiri. “Semua itu saya serahkan kembali kepada Tuhan, saya tentu tidak bisa mendahului takdir-Nya,” kata Okto. Menurut Okto, kini dia hanya perlu mempersiapkan diri agar bisa kembali memberi-
kan yang terbaik pada laga final nanti. Saat ini pemain Sriwijaya FC itu sedikit memiliki masalah pada paha kanan akibat cedera hamstring. “Setelah main melawan Filipina kemarin (Minggu lalu), otot paha saya tertarik,”ujarnya. Okto berharap dalam tiga hari persiapan menjelang keberangkatan pada 24 Desember mendatang, kondisi kakinya bisa pulih kembali seperti sediakala. “Saya akan mengikuti fisioterapi untuk bisa cepat pulih dan bisa main lagi,”katanya.
PENGUMUMAN LELANG NOMOR : 597/230/PANLEL – NAKERTRANS/TW/XII/2010 Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Teluk Wondama, akan mengadakan pelelangan umum Tahun Anggaran 2011 untuk pekerjaan sebagai berikut : A. JASA KONSULTANSI dengan Prakualifikasi (PAKET I) 1. Supervisi Pembangunan Jembatan Non Standard, Jembatan Semi Permanen dan Rehabilitasi Jalan Penghubung Lokasi Sobey Kabupaten Teluk Wondama, dengan Pagu Biaya :Rp. 383.734.000;- (Sumber Dana APBN : RP. 305.734.000;- dan Sumber Dana APBD: Rp. 78.000.000;-) Klasifikasi: (Bidang : Tata Lingkungan, Sub Bidang : Perkembangan Kota dan Wilayah) Kualifikasi: Non Kecil B. JASA PENGADAAN BARANG dengan Pascakualifikasi (PAKET II) 1. Pembangunan Jembatan Non Standart 30 M di Lokasi Sobey Kabupaten Teluk Wondama dengan Pagu Biaya : Rp. 4.900.000.000;- (Sumber Dana APBN : Rp. 3.000.000.000;dan APBD Rp. 1.900.000.000;-) Klasifikasi: (Bidang : Sipil, Sub Bidang : Jalan/Jembatan) Kualifikasi: Non Kecil C. JASA PENGADAAN BARANG dengan Pascakualifikasi (PAKET III) 1. Rehabilitasi Jalan Poros/Penghubung 3 KM 2. Pembuatan Jembatan Semi Permanen 10 Unit dengan Pagu Dana : Rp. 2.095.583.000;(Sumber Dana APBN) Klasifikasi: (Bidang : Sipil, Sub Bidang : Jalan/Jembatan) Kualifikasi: Non Kecil Bagi Perusahaan yang berminat dapat mendaftarkan dan mengambil dokumen lelang pada : Hari / Tanggal : Selasa, 21 Desember 2010 Jam : 08.00 s.d 16.00 Wit Tempat : Kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jalan Raya Wasior – Rasiei, Kabupaten Teluk Wondama Syarat-syarat bagi Penyedia Jasa, adalah sebagai berikut : a. Memperlihatkan Sertifikat Badan Usaha (SBU) dan Ijin Usaha Konstruksi (IUJK) yang asli dan masih berlaku serta menyerahkan foto copy (Jasa Pemborong / Jasa Konsultasi). b. Menandatangani Pakta Integritas oleh Direktur Utama / Direktur Perusahaan yang namanya tercantum pada pendirian perusahaan atau perubahannya. c. Keterangan lain akan diberikan pada saat pendaftaran. Demikian Pengumuman ini disampaikan untuk dapat diketahui Rasiei, 20 Desember 2010 PANITIA PENGADAAN BARANG / JASA
● EZTHER LASTANIA 2012002
olahraga “Penyakit malaria membuat dia tak 100 persen fit.” LONDON –– Pelatih Chelsea, Carlo Ancelotti, menyatakan ada satu faktor yang bisa membuat timnya kembali melaju di depan dalam pacuan perebutan gelar juara Liga Primer Inggris. Itu adalah kembalinya ketajaman Didier Drogba. “Jelas sekali kami butuh ia kembali pada performa terbaiknya seperti tahun lalu,” kata Ancelotti. “Begitu banyak pertandingan ia lalui tanpa mencetak gol, jadi saya pikir gol ke gawang Tottenham akan sangat bagus buatnya.” Drogba musim lalu jadi kunci kesuksesan The Blues merebut gelar juara dobel, di Liga Primer dan Piala FA. Penyerang asal Pantai Gading itu mencetak 37 gol, yang 29 di antaranya mengantar dia jadi top scorer Liga Primer. Sayang, musim ini ketajaman pemain 32 tahun itu menurun drastis. Ia sempat mencetak hat trick dalam laga perdana, tapi kemudian hanya bisa menceploskan 5 gol dalam 15 laga berikutnya. Deraan penyakit malaria mempengaruhi kebugarannya. Ancelotti sudah berusaha memberi efek kejut pada Drogba. Ia hanya mencadangkan pemain itu saat melawan Tottenham minggu lalu. Drogba mencetak gol tunggal, yang memastikan Chelsea meraih hasil
SELASA, 21 DESEMBER 2010
Rindu Ketajaman Drogba 1-1, tapi juga gagal mengeksekusi penalti. Perayaan gol Drogba dalam laga itu menirukan orang jalan dengan memakai tongkat, yang kemudian dibaca pers sebagai bentuk protes atas keputusan pelatih mencadangkannya. Hubungan Ancelotti dengan Drogba disebut-
sebut tak harmonis. Tapi pelatih asal Italia tersebut membantahnya. “Saya tak tertarik apakah (perayaan gol) itu ditujukan kepada saya atau suporter,” katanya. “Itu tak ada masalah sama sekali. Yang terpenting adalah fakta bahwa dia bermain bagus dan dia bereaksi sangat bagus saat masuk sebagai pengganti.” Chelsea belakangan ini tengah terpuruk. Kegagalan menang dalam enam laga terakhir membuat tim itu kehilangan puncak klasemen dan
melorot ke urutan keempat. Nilai tim itu terpaut tiga poin dari Manchester United, yang memuncaki klasemen dan masih memiliki satu laga tertunda belum dimainkan. Upaya Chelsea bangkit pada Ahad lalu ga-
Didier Drogba CHELSEA
Gol Drogba untuk Chelsea 2004/05: 16 gol (10 di Liga Primer) 2005/06: 16 (12) 2006/07: 33 (20/top scorer) 2007/08: 15 (8) 2009/10: 37 (29/top scorer) 2010/11: 8 (7)
lih melihat apakah mampu mengalahkan lawan dengan cara mereka, daripada terus maju dan menyebabkan masalah bagi lawan.” Musim ini The Gunners sudah kandas dalam tiga laga besar. Fabregas dan kawan-kawan keok 0-2 di kandang Chelsae, tumbang 0-1 di kandang Manchester United (0-1), dan dipermalukan Tottenham 2-3 di kandang sendiri. Di markas Liverpool, tim asuhan Arsene Wenger juga hanya bisa meraih hasil 1-1. Karena hasil buruk di panggung
besar itu, Arsenal pun kini hanya berada di urutan kedua dengan nilai 32, terpaut dua angka dari MU, yang memuncaki klasemen dan masih memiliki satu laga belum dimainkan. Saat ditekuk MU, Fabregas melihat timnya kalah agresif oleh lawan. “Saat itu kami takut kalah, sedangkan mereka berani untuk menang. Itulah perbedaannya dan itu ada di kepala kami. Kini kami kian sadar bahwa sepak bola adalah soal kepercayaan diri dan mentalitas,”katanya. Wenger pun sependapat dengan
LONDON –– Alex Ferguson memasti-
Fabregas.“Kami sedikit grogi di Old Trafford. Kami terlalu tertekan oleh harapan untuk bisa menang dalam laga besar,”katanya. Tapi ia pun menilai, timnya juga akan belajar dari kegagalan itu. Peluang juara pun dilihatnya masih terbuka. “Sisa musim ini akan ditentukan dari seberapa besar kami belajar, seberapa jauh kami meningkatkan diri, dan seberapa besar rasa percaya diri yang bisa diraih dari penampilan selama ini.” ● REUTERS | GUARDIAN | NURDIN
● AP | A. RIJAL
gal karena pertandingan melawan Manchester United, yang kini menguasai puncak klasemen, tertunda akibat amukan salju. Dalam laga berikutnya, 27 Desember nanti, Chelsea akan menyambangi kandang Arsenal. Kehadiran Drogba, dengan ketajamannya yang sudah pulih, diharapkan Ancelotti akan membantu timnya bangkit. “Saya bicara banyak dengan dia karena saya tahu ia tak berada dalam kondisi ideal, bahwa dia kesulitan bermain dengan membawa penyakit malaria karena membuat dia tak 100 persen fit,” katanya.“Saat bermasalah, Didier selalu terbuka kepada saya.” Ia memaklumi kondisi pemain ini. “Dia kelelahan, mengalami kesulitan dalam latihan. Tapi saya tetap menurunkan dia dalam laga terakhir karena ia butuh itu untuk membangun karakternya, kami butuh dia kembali memiliki kepribadiannya.” ● REUTERS | SKY | NURDIN SALEH
Fabregas: Arsenal Demam Panggung Chelsea, Senin nanti, dengan sedikit berdebar. Inilah laga besar. Dan Kapten tim itu, Cesc Fabregas, mengakui penyakit lama Arsenal masih juga muncul musim ini, yakni kerap mengalami demam panggung dalam laga besar. “Kadang kami seperti takut kalah dalam laga besar,” kata gelandang asal Spanyol itu. “Kami tak betul-betul habis-habisan dan kerap tergoda mundur untuk melihat yang dilakukan lawan. Kami memi-
Ferguson Pelatih MU Terlama kan diri sebagai pelatih terlama yang pernah menangani Manchester United.Tapi Ahad lalu, ia gagal merayakan momen bersejarah itu lantaran tertundanya duel MU kontra Chelsea akibat badai salju. Hingga Ahad itu, Ferguson sudah bertugas selama 24 tahun 1 bulan 15 hari (total 8.811 hari).Pria 68 tahun itu melewati rekor pelatih asal Skotlandia lainnya, Matt Busby, dalam dua kali kiprahnya pada 1945-1969 dan 1970-1971. Ferguson telah meraih 26 trofi sejak menggantikan Ron Atkinson pada November 1986, termasuk 11 gelar juara Liga Primer dan dua trofi Liga Champions. “Itu pencapaian yang luar biasa,” kata asisten pelatih MU, Mike Phelan, yang juga sempat dilatih Ferguson. “Rahasianya adalah antusiasme, perhatian terhadap halhal kecil, dan etos kerjanya. Ia bersemangat muda, punya pikiran muda, dan selalu mau belajar.” Ferguson dianugerahi gelar bangsawan oleh Ratu Elizabeth II pada 1999 menyusul suksesnya membawa MU merebut treble winners: Liga Primer, Liga Champions, dan Piala FA tahun itu. Ferguson menyatakan Busby menghadapi tantangan yang jauh lebih berat dibanding dirinya lantaran harus membangun kembali MU setelah kecelakaan pesawat di Muenchen pada 1958, yang menewaskan delapan pemain. Busby berhasil membawa MU merebut trofi Piala Eropa untuk pertama kalinya pada 1968 serta memenangi lima gelar Liga Primer, dari 1945 hingga 1969. Ia kembali menangani MU pada 1970 dan 1971 serta tetap terlibat di klub itu hingga meninggal pada 1994 saat berusia 84 tahun.
ANDREW WINNING (REUTERS)
LONDON –– Arsenal akan menyambut
A23
IKLAN
olahraga
SELASA, 21 DESEMBER 2010
A22
ARTURO RODRIGUEZ (AP)
data
COPA DEL REY
Batu Sandungan El Barca
COPPA DEL REY Jadwal leg pertama babak 16 besar, Selasa (21/12): Barcelona vs Athletic Bilbao Cordoba (II) vs Deportivo la Coruna Valencia vs Villarreal
PRIMERA LA LIGA SPANYOL Hasil Minggu (19/12): Real Madrid 1 (Angel Di Maria 77) Sevilla 0 Malaga 0 Atletico Madrid 3 (Tiago 22, 69, Alvaro Dominguez 66) Almeria 2 (Kalu Uche 7, Leonardo Ulloa 24) Getafe 3 (Manu 29, Miku 48, Derek Boateng 71) Osasuna 0 Real Zaragoza 0 KLASEMEN Barcelona Madrid Villarreal Valencia Espanyol Atletico Getafe Athletic Sociedad Mallorca Sevilla Hercules Deportivo Osasuna Racing Levante Almeria Malaga Gijon Zaragoza
16 14 16 13 16 10 16 8 16 9 16 8 16 8 16 8 16 7 16 6 16 6 15 5 16 4 16 4 15 5 16 4 16 2 16 4 16 2 16 1
1 2 3 4 1 2 2 1 1 3 2 3 6 5 2 3 7 1 6 7
1 51-9 1 39-12 3 30-14 4 24-19 6 18-22 6 27-19 6 26-22 7 25-27 8 22-26 7 16-20 8 21-27 7 18-22 6 13-19 7 15-20 8 13-23 9 18-26 7 15-25 11 20-35 8 13-24 8 14-27
43 41 33 28 28 26 26 25 22 21 20 18 18 17 17 15 13 13 12 10
SERI A LIGA ITALIA Hasil Minggu (19/12): Bari 1 (Andrea Masiello 54-pen) Palermo 1 (Josip Ilicic 45+2) Catania 1 (Maxi Lopez 34) Brescia 0 Chievo Verona 1 (Sergio Pellissier 90+3) Juventus 1 (Fabio Quagliarella 31) Napoli 1 (Edinson Cavani 90+3) Lecce 0 Parma 0 Bologna 0 Lazio 3 (Hernanes 2, Giuseppe Biava 52, Cristian Zapata 88-bd) Udinese 2 (Alexis Sanchez 49, German Denis 61) Partai Sampdoria vs Genoa ditunda karena salju KLASEMEN AC Milan Napoli Lazio Juventus AS Roma Palermo Inter Sampdoria Udinese Chievo Genoa Catania Cagliari Bologna Fiorentina Parma Brescia Cesena Lecce Bari
17 11 17 10 17 10 17 8 17 8 17 8 15 6 16 5 17 7 17 5 16 6 17 5 17 5 17 5 16 5 17 4 17 4 16 4 17 4 17 2
3 3 3 7 5 3 5 8 2 6 3 6 5 6 4 7 3 3 3 5
3 29-13 4 26-17 4 24-16 2 32-17 4 22-20 6 29-22 4 20-14 3 18-13 8 21-21 6 19-19 7 13-15 6 14-18 7 19-16 6 16-23 7 16-17 6 14-20 10 12-21 9 11-20 10 16-34 10 11-26
36 33 33 31 29 27 23 23 23 21 21 21 20 20 19 19 15 15 15 11
BARCELONA –– Setelah memastikan diri
Angel Di Maria (kanan) mencetak gol kemenangan Real Madrid atas Sevilla di Santiago Bernabeu, Minggu lalu.
“Ada 13 kesalahan serius wasit dalam laga ini,” katanya. MADRID –– Kemenangan 1-0 Real Madrid atas Sevilla rupanya tak membuat Jose Mourinho puas. Pelatih Madrid itu menilai wasit banyak merugikan skuadnya, yang harus bertanding dengan 10 pemain dalam lanjutan La Liga Spanyol kemarin dinihari. “Ada 13 kesalahan serius wasit dalam laga ini,”kata pelatih berjulukan The Special One itu sembari menunjukkan kertas yang berisi catatan tentang kesalahan wasit kepada wartawan dalam konferensi pers seusai pertandingan. Laga di Santiago Bernabeu itu memang berlangsung cukup keras. Tercatat tujuh pemain Madrid mendapat kartu kuning, sedangkan Sevilla tiga. Bek Madrid, Ricardo Carvalho, bahkan diusir wasit Carlos Clos Gomez setelah menerima kartu kuning kedua pada menit ke-63. Meski Madrid kalah jumlah pemain, gelandang Argentina,
Mourinho: Wasit Banyak Salah! Angel Di Maria, memastikan kemenangan Los Blancos berkat golnya pada menit ke-77. Sevilla juga mengakhiri pertandingan dengan 10 pemain menyusul kartu merah Mouhamadou Dabo pada menit ke-90+1. Mourinho mengatakan tak mau mengkritik wasit terlalu banyak. “Saya lelah menghadapi masalah ini. Tim saya perlu melakukan pembelaan. Jika saya ungkapkan apa yang saya pikirkan, saya akan berada di halaman muka media massa besok dan akan mendapat hukuman,”ujarnya. Eks pelatih FC Porto, Chelsea, dan Inter Milan itu memang kerap berurusan dengan pengadil lapangan. Ia pernah mendapat hukuman dua pertandingan di Copa del Rey setelah memprotes wasit. Selain itu, ia dikenai skorsing dua pertandingan plus denda karena dianggap sengaja memerintahkan anak asuhannya mendapatkan kartu merah ketika melawan Ajax
Amsterdam di Liga Champions. “Pertandingan ini pantas dilupakan.Terlalu gila.Saya takkan membayar berapa pun untuk melihatnya. Di rumah, mending saya menonton Eurosport untuk menyaksikan liga di Vietnam,”katanya. Setidaknya kemenangan atas Sevilla mempertahankan rekor kandang 100 persen Madrid. Tim itu tak pernah kalah dalam 12 laga yang digelar sepanjang musim ini. Kemenangan ini membuat jarak Madrid dengan pemimpin klasemen Barcelona kembali menyempit menjadi hanya 2 poin. Blaugrana bertengger di puncak dengan 43 poin—setelah menggasak Espanyol 5-1, Sabtu lalu—sedangkan Los Blancos bertahan di urutan kedua dengan 41 poin. Keduanya terpaut cukup jauh dari peringkat ketiga, Villarreal, yang mengemas 33 poin. Sementara itu, Valencia dan Espanyol di urutan keempat dan kelima dengan nilai sama-sama 28. ● REUTERS | AP | A. RIJAL | RAJU
sebagai pemuncak klasemen Primera La Liga Spanyol akhir tahun ini, Barcelona akan mencoba mengamankan langkahnya di Copa del Rey. Barca akan menjamu Athletic Bilbao pada pertemuan pertama babak 16 besar Copa del Rey di Estadio Nou Camp malam ini. Pelatih Barcelona, Josep Guardiola, memasang target treble winners, seperti yang ia peroleh pada musim 2008/2009 ketika merebut gelar juara Primera La Liga, Liga Champions, dan Copa del Rey. Ia yakin pencapaian ini bisa terulang karena grafik permainan timnya musim ini tengah meningkat. “Ini tahun terbaik permainan kami. Salah satu faktornya, para pemain lebih lama lagi main bersama,”ucap pelatih 39 tahun tersebut. “Saya kagum atas penampilan para pemain karena mereka terus mengejutkan saya.” Selain berada di urutan teratas klasemen, Barca sudah memastikan tiket ke babak 16 besar Liga Champions, juga perdelapan final Copa del Rey setelah menumbangkan klub Segunda B (Divisi III), Real Ceuta, dengan agregat 7-1. Namun Barca harus tetap mewaspadai Bilbao. Los Leones—julukan Bilbao— adalah juara 23 kali Copa del Rey meski terakhir kali merasakan gelar juara pada 1984. Skuad asuhan pelatih Joaquin Caparros itu juga menghuni peringkat kedelapan klasemen. Pertemuan kali ini menjadi pengulangan partai final 2009 ketika Barca merebut gelar juara Piala Raja untuk yang ke25 kali dengan menundukkan Bilbao 4-1. Dua laga lain juga dilangsungkan malam nanti antara klub Segunda Division (Divisi II), Cordoba, menjamu Deportivo la Coruna serta Valencia versus Villarreal. Sedangkan lima laga lainnya dilangsungkan besok, termasuk Real Madrid, yang akan disambangi klub segunda lainnya, Levante. ● REUTERS | AP | RAJU
Mereka-reka Skenario Nasib Benitez HASSAN AMMAR (AP)
MILAN –– Inter Milan terkejut oleh
ultimatum yang dilontarkan pelatih Rafael Benitez setelah menjuarai Piala Dunia Antarklub, Sabtu lalu. Bagaimana skenario yang akan diambil Nerazzurri setelah ini? Benitez,yang baru enam bulan menangani Inter, meminta tim Biru-Hitam membeli 4-5 pemain baru pada bursa transfer Januari mendatang. Menurut dia, dukungan 100 persen terhadap tugas yang ia emban menjadi syarat mutlak jika masih menginginkan dirinya sebagai pelatih. “Saya pantas dihormati. Saya telah menanggung semua pukulan dan memikul semua tanggung jawab, tapi Agustus lalu klub ini pernah menjanjikan kepada saya tiga pemain, tapi tak seorang pun yang datang,” kata Benitez, yang mengisyaratkan dirinya akan hengkang jika ia tak mendapatkan dukungan seperti yang didapatkan Jose Mou-
Pemain Inter Milan saat menjuarai Piala Dunia Antarklub, Sabtu lalu. rinho pada musim lalu. “Tahun lalu, Moratti menghabiskan 80 juta euro untuk membeli lima pemain, semuanya pilihan utama, tapi tahun ini, dengan pelatih baru, ia tak mengeluarkan sepeser
pun,”dia mengeluh. Presiden Massimo Moratti memang tak mau membalas ultimatum Benitez. Setidaknya ia gembira atas prestasi yang didapatkan Inter.“Komentar itu tidak pas untuk situasi
ini, tapi saat ini para fan Inter merasa bahagia. Saya tak akan berbicara tentang Benitez saat ini,”katanya. Namun sang patron bakal mengevaluasi kinerja Benitez di Seri A. Hingga pekan ini Inter berada di posisi ketujuh klasemen Seri A dengan nilai 23 hasil 15 kali bertanding. Tim itu terpaut 13 poin dari pemimpin klasemen AC Milan. Media Italia sudah membuat daftar siapa saja calon pengganti Benitez. Mereka adalah pelatih Zenit St Petersburg Luciano Spalletti, mantan kiper Inter Walter Zenga, eks Manajer AC Milan Leonardo, bekas pelatih Galatasaray dan Barcelona Frank Rijkaard, pelatih Inggris Fabio Capello, pelatih Irlandia Giovanni Trapattoni, dua mantan pemain Inter, Diego Simeone serta Luis Figo, asisten pelatih Beppe Baressi, dan pelatih Barcelona Pep Guardiola. ● REUTERS | FBI | A. RIJAL | RAJU
SELASA, 21 DESEMBER 2010 | B1
bisnis parameter Infrastruktur yang buruk menghambat distribusi barang.
SETO WARDHANA (TEMPO)
➔
TAR IK DI SIN HARGA NAIK KARENA I FAKTOR MUSIMAN »B5
Kenaikan Harga Hantui Perekonomian 2011 ADITIA NOVIANSYAH (TEMPO)
JAKARTA –– Prospek perekonomian
bursa saham 20 Desember 2010
INDEKS POSISI Dow Jones * 11.491,91 London # 5.879,11 Australia 4.829,20 Cina 2.852,92 Hong Kong 22.639,08 India 19.888,88 Indonesia 3.568,81 Jepang 10.216,41 Korea Selatan 2.020,28 Malaysia 1.495,88 Philipina 4.077,06 Singapura 3.132,96
(+/-) (7,34) 7,36 (23,80) (40,82) (75,77) 24,03 (12,76) (87,42) (6,02) (4,00) 19,73 (20,05)
# s/d pukul 17:35 WIB; * 17 Desember 2010
mata uang 20 Desember 2010
MATA UANG KURS EUR-USD 1,3140 AUD-USD 0,9895 USD-JPY 83,839 USD IDR 9.047,50 USD-KRW 1.150,250 USD-SGD 1,3197 USD-PHP 44,451 USD-THB 30,185 USD-MYR 3,1460 USD-CNY 6,6725
(+/-) (0,0049) 0,0014 (0,143) 13,00 (2,325) 0,0058 0,221 0,065 0,0098 0,0085
* s/d pukul 17:40 WIB
komoditas 17 Desember 2010
KOMODITI (HARGA) NYMEX Crude (US$/barel) 88,02 IPE Brent (US$/barel) 91,67 Gas Alam (US$/mmBtu) 4,07 Batubara (US$/ton) 114,50 Kopi Arabika (sen US$/lb) 225,30 Kakao (US$/MT) 2.951,00 CPO (US$/ton) 1.205,00 Emas (US$/troy Oz) 1.379,20 Nikel (US$/MT) 24.695,00 Timah (US$/MT) 26.225,00
Indonesia tahun depan masih dibayang-bayangi tingginya kenaikan harga barang dan jasa. Diperhitungkan, tingkat inflasi 2011 tidak lebih rendah daripada 2010. Pengurus Komite Ekonomi Nasional dalam paparan "Prospek Ekonomi Indonesia 2011" di auditorium Bank Mega kemarin menyebutkan, laju inflasi 2011 akan berada pada level 6-6,5 persen. Komite yang dipimpin oleh pengusaha Chairul Tanjung ini menyebutkan, peningkatan inflasi banyak disumbang oleh harga pangan, yang naik signifikan. Menurut Chairul, proses pemulihan ekonomi dunia akan meningkatkan permintaan terhadap komoditas pangan di pasar dunia. Akibatnya, harga beras maupun bahan makanan pokok lainnya melonjak. Adapun harga bahan bakar minyak diperkirakan Komite tidak banyak memicu angka inflasi 2011. Dorongan inflasi dari sisi harga bahan bakar masih relatif rendah. Berdasarkan proyeksi Badan Energi Amerika Serikat, harga minyak dunia pada 2011 akan bergerak pada rentang US$ 80-87 per barel. "Komite menyarankan agar harga BBM bersubsidi tidak dinaikkan terlalu tinggi," ujarnya. Chairul mengatakan penyebab lain tingginya inflasi 2011 adalah buruknya infrastruktur. "Ini membuat distribusi barang terganggu," kata pemilik Para Group ini. Anggota Komite Ekonomi, Sandiaga Uno, mencontohkan, biaya distribusi barang dari Surabaya ke Jakarta lebih mahal daripada distribusi barang dari Surabaya ke Singapura. Sandiaga menyoroti pembebasan lahan yang butuh waktu tiga sampai lima tahun. Padahal mestinya cukup diselesaikan dalam enam bulan. "Bahkan ada pengadaan lahan yang menghabiskan waktu sampai lima tahun," ujarnya. Atas kondisi tersebut, Komite hanya bisa mendorong pemerintah agar segera membenahi kondisi infrastruktur. "Yang bisa kami lakukan adalah menyodok pemerintah. Seperti got, kalau ada yang mampet, disodok-sodok," ujar Chairul. Komite Ekonomi juga percaya para investor dari negara-negara maju masih akan mengalirkan dananya ke negara-negara berkembang, termasuk Indonesia. Aliran dana ini akan membuat nilai tukar rupiah semakin berjaya
Pertumbuhan Ekonomi Gagal Ciptakan Lapangan Kerja JAKARTA –– Komite Ekonomi Nasional
menyampaikan proyeksi yang manis bagi pertumbuhan ekonomi 2011. Tidak tanggung-tanggung, perekonomian diperkirakan tumbuh sampai 6,4 persen, di atas target anggaran pendapatan dan belanja negara 6,3 persen. Namun Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Sofjan Wanandi punya pandangan unik terhadap pertumbuhan ekonomi negara ini. Ia melihat pertumbuhan di beberapa sektor industri tidak banyak menambah jumlah lapangan kerja. Penyebabnya, dia berujar, investasi
sepanjang 2010 umumnya berfokus pada pertanian, terutama kelapa sawit, batu bara, perumahan, pusat belanja, telekomunikasi, dan perbankan. "Ini sektor-sektor yang tidak banyak memberi pekerjaan kepada rakyat kita," tutur Sofjan dalam konferensi pers di gedung Apindo Trade Center, Kuningan, kemarin. Sebaliknya, pertumbuhan ekonomi justru memperbesar jurang antara masyarakat kaya dan miskin. Sebab, banyak pengusaha kecil yang kini gulung tikar dan beralih ke sektor
informal. Pemerintah dinilainya kurang peduli terhadap sektor industri sehingga pertumbuhan ekonomi menjadi lambat. "Satu tahun ini pemerintah banyak habis waktu dalam dunia politik," ujarnya. Beberapa kendala yang akan dihadapi jika pemerintah tak bergerak cepat adalah gempuran produk impor dan naiknya bahan baku industri. "Tahun lalu saja impor barang dari Cina mencapai 70 persen," ucap bos Gemala Group ini. ● IQBAL MUHTAROM | ROSALINA | EFRI
Asumsi Dasar Ekonomi Makro
Inflasi ASEAN
Indikator Ekonomi
Negara Brunei Kamboja Malaysia Thailand Filipina Singapura Indonesia Burma Vietnam
APBNP 2010 RAPBN 2011 KEN 2011
Pertumbuhan Ekonomi (%) 5,8 Inflasi (%) 5,3 Nilai Tukar 9.200 Harga Minyak (US$/barel) 80
6,3 6,4 5,3 6-6,5 9.300 8.700-9.200 80 -
SUMBER: NOTA KEUANGAN | KOMITE EKONOMI NASIONAL | BANK PEMBANGUNAN ASIA
dan stabil pada level 8.700-9.200 per dolar Amerika Serikat. Anggota Komite Ekonomi, Purbaya Yudhi Sadewa, yakin derasnya arus modal masuk bukan
karena gelembung ekonomi, melainkan lantaran Indonesia memberikan imbal hasil yang tinggi. Faktor pemikat lainnya adalah
Inflasi (%) 0,2 1,8 1,8 2,8 2,8 3,3 6,3 8 11,1
pertumbuhan ekonomi yang pesat, perbaikan peringkat surat utang, dan masih rendahnya tingkat suku bunga dunia. ● IQBAL MUHTAROM | EFRI RITONGA
bisnis
SELASA, 21 DESEMBER 2010
B2
DASRIL ROSZANDI (TEMPO)
kilas
Terminal Otomatis
Investor Asing Borong Saham BCA
Direktur Utama Pertamina Karen Agustiawan meninjau instalasi terminal Automatic System di Depo Plumpang kemarin. Dengan pelayanan New Gantry, yang merupakan terminal Automatic System, aktivitas penyaluran BBM menjadi lebih cepat, akurat, dan efisien.
JAKARTA — Investor asing
memborong saham PT Bank Central Asia Tbk (BCA). Pembelian itu difasilitasi perusahaan investasi Credit Suisse Securities melalui transaksi tutup sendiri atau crossing saham BCA. Sebanyak 515 juta lembar saham dibeli dari UBS Securities dengan harga Rp 6.700 per lembar. Transaksi dilakukan sekali di pasar negosiasi dengan total nilai transaksi Rp 3,45 triliun. Analis Eco Capital, Cece Ridwan, menilai harga pembelian tersebut masih rendah. “Seharusnya bisa dijual dengan harga lebih tinggi jika transaksi tak dilakukan saat pasar sedang jatuh,” ujar Cece saat dihubungi kemarin sore. Menurut Cece, transaksi tersebut tak berpengaruh terhadap posisi asing di pasar modal. Pasalnya, pembeli dan penjual sama-sama investor asing. Pada perdagangan kemarin, pembelian dan penjualan asing relatif seimbang dengan selisih kurang dari Rp 100 miliar. “Akhir-akhir ini memang banyak saham yang dijual dengan cara ini,” kata dia. ● FAMEGA SYAVIRA
KPPU: Perusahaan Multinasional Lebih Patuh JAKARTA — Ketua Komisi Peng-
awas Persaingan Usaha Tresna Soemardi mengatakan menerima enam laporan pranotifikasi akuisisi. Empat dari enam perusahaan pelapor adalah perusahaan multinasional. “Perusahaan multinasional sangat memperhatikan pelaporan akuisisi. Sebab, di negara maju, pelaporan semacam ini sudah biasa,” kata Tresna dalam seminar mengenai persaingan usaha di Jakarta kemarin. Keenam rencana tersebut antara lain PT Komatsu Indonesia mengakuisisi PT Pandu Dayatama Patria. Selain itu, Meadown Asia Company Limited saat mengakuisisi PT Matahari Department Store Tbk, Prudential Plc saat mengakuisisi AIA Group Limited. Perusahaan multinasional lain yang membuat laporan adalah Unilever Indonesia Holding saat mengakuisisi BV Sara Lee Body Care Tbk. Perusahaan dalam negeri yang melaporkan rencana akuisisi adalah PT Tuah Turangga Agung saat mengakuisisi PT Agung Bara Prima dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk saat akan mengakuisisi PT Bank Agroniaga Tbk. KPPU telah menilai semua rencana akuisisi tersebut tidak ada masalah. ● EKA UTAMI APRILIA
Bank Mutiara Tutup Talangan 2013 Bank akan dijual jika harga bisa optimal. JAKARTA — Direktur Utama Bank Mutiara Maryono mengatakan Bank Mutiara bakal menutup dana talangan Rp 6,7 triliun pada 2013 sebagaimana amanat Lembaga Penjamin Simpanan sebagai pemegang saham. Dana ini digunakan untuk menyelamatkan Bank Century (nama lama Bank Mutiara) yang hampir rontok akibat ulah pemiliknya. “Dalam lima tahun sejak pemberian talangan, kami usahakan dijual dengan harga optimal,”kata Maryono di Jakarta kemarin. Untuk itu, pihaknya berupaya meningkatkan nilai perusahaan dengan menumbuhkan aset. Tahun depan aset ditargetkan menembus angka Rp 10 triliun. Laba perusahaan diproyeksikan naik signifikan. Hingga November lalu, laba
tahunan sudah Rp 140 miliar. Maryono mengatakan percepatan pemulihan kredit bermasalah juga dilakukan manajemen. Hingga saat ini kredit bermasalah senilai Rp 1,6 triliun dipulihkan dari total kredit bermasalah Rp 4,6 triliun.Tahun depan perseroan berencana memulihkan kredit bermasalah hingga Rp 300 miliar.“Jumlahnya kecil karena yang bermasalah tinggal sedikit,” katanya. Sepanjang Oktober-November lalu, kredit bermasalah yang direstrukturisasi mencapai Rp 20 miliar. Kredit seret menjadi masalah utama bank ini sebelum berganti nama menjadi Mutiara. Saat ini kredit macet dapat ditekan menjadi 4,3 persen dari sebelumnya 9,55 persen. Sedangkan rasio kecukupan modal bisa ditingkatkan dari 10 persen jadi 11,22 persen. Berkaitan dengan rencana LPS menggelar audit forensik, Maryono mengatakan belum mengetahui
rencana tersebut. “Masih diproses pemegang saham,” katanya. Dia memperkirakan audit forensik dilaksanakan mulai tahun depan. Dia mengatakan siap melewati proses audit forensik ini. Menurut Corporate Secretary Bank Mutiara Rohan Hafas, audit forensik bakal menelisik lebih dalam kondisi bank hingga ke asetnya.Audit forensik akan lebih mendalam dibanding audit investigatif, yang meneliti sebatas pembukuan. Tapi, hingga kini LPS belum menentukan auditor independen yang dipilih untuk melakukan audit forensik Bank Century.“Kami masih membahas mekanisme memilih auditor,”kata Sekretaris LPS Iman Pinuji. Pembahasan juga mencakup lingkup audit dan kebutuhan dana serta sumber pembiayaan audit. LPS belum bisa memberi target selesainya audit. Semakin luas lingkup audit, semakin lama waktu dibutuhkan. ● ANTON WILLIAM | EVANA DEWI
Bakrieland Kembangkan Jonggol JAKARTA — Presiden Direktur PT Ba-
krieland Development Tbk Hiramsyah S. Thaib menyatakan perusahaan real estate tersebut berencana mengembangkan kawasan terpadu seluas 35 ribu hektare di Jonggol, Jawa Barat. Saat ini yang siap dikembangkan seluas 13 ribu hektare. Luas keseluruhan proyek direncanakan mencapai 35 ribu hektare atau separuh dari luas Jakarta. Pengembangan dilaksanakan selama 20-30 tahun ke depan. Pembangunan tahap pertama dilakukan tahun depan di lahan seluas 200 hektare. Pemilihan kawasan Jonggol, kata dia, tidak lepas dari rencana dijadikannya kawasan itu sebagai sebuah kawasan terpadu pendukung Jakarta. Artinya, sasaran calon penduduk yang tinggal di kawasan ini bukan orang yang bekerja di Jakarta.“Jonggol harus menjadi kota mandiri.” Nantinya kawasan ini akan dijadikan kota yang lengkap berisi perumahan, kantor, dan fasilitas pendukung lain. Saat ini perusahaan masih melakukan studi tema dan pembuatan master plan. Kajian analisis mengenai dampak lingkungan proyek yang dilakukan bersamaan dengan pembuatan master plan ini belum selesai digarap. Selain itu, akan dibangun jalan tol menuju kawasan tersebut agar tak membebani Jagorawi. Jalan tol yang dibangun salah satunya bakal menghubungkan Ciawi dengan Sukabumi. Bakrieland akan membangun sebuah taman hiburan ala Disneyland seluas 100-200 hektare di kompleks itu. Pembangunan akan dimulai paling cepat awal 2012. Perusahaan menggandeng investor asing sebagai mitra. Tahun depan Bakrieland menganggarkan Rp 2,5 triliun, dari internal perusahaan, pinjaman bank, dan obligasi. Bakrieland berencana menerbitkan Rp 1 triliun obligasi. ● FAMEGA SYAVIRA IKLAN
SELASA 21 DESEMBER 2010
A24
Olahraga Firman Utina dan kawan-kawan serius berlatih menghadapi Malaysia dalam final Piala Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) di Stadion Nasional Bukit Jalil, 26 Desember, dan Stadion Utama Gelora Bung Karno, 29 Desember. Mereka sudah berlatih sore kemarin setelah melawan Filipina, Minggu lalu. PSSI pun menerbangkan tim perintis ke Malaysia hari ini. Tim pendahuluan itu bertugas melakukan persiapan agar semua hal yang diperlukan para pemain bisa tersedia dan tidak akan merepotkan. Adapun skuad Garuda akan bertolak ke Malaysia pada 24 Desember. Para pemain serta seluruh ofisial bakal menggunakan pesawat yang khusus disewakan oleh keluarga Bakrie. "Mereka disediakan pesawat, tapi kami belum tahu pasti waktu keberangkatannya, yang jelas tanggal 24 (Desember)," kata Manajer Tim Indonesia Andi Darussalam Tabusalla. "Harimau" Malaysia kalah 1-5 oleh Garuda di penyisihan Grup A. "Tapi mereka akan berubah di final," kata Firman. ● EZTHER LASTANIA
Yongki Ari Bowo INDONESIA
TOTALITAS
KIM IKUT SELEKSI TIMNAS U-23 JAKARTA — Kim Jeffrey Kurniawan siap bergabung dengan tim nasional Indonesia. "Kini saya menunggu untuk mengikuti seleksi masuk tim nasional U-23," katanya saat ditemui di sela acara silaturahmi tim nasional di kediaman Aburizal Bakrie di Menteng kemarin. Kim lahir di Jerman 20 tahun lalu. Ia memperkuat klub FC 07 Heidelsheim sebelum pindah ke Persema Malang tahun ini. Ia baru saja tiba di Jakarta pada Minggu petang lalu. "Saat tiba kemudian saya langsung menonton pertandingan (Indonesia melawan Filipina), saya juga tidak sabar untuk bergabung dengan tim nasional," kata pemuda blasteran Indonesia-Jerman itu. Seleksi timnas U-23 pada Januari mendatang. Kini ia berupaya memulihkan cedera kaki kanannya. "Sebenarnya kondisinya sudah jauh lebih baik, namun saya ingin kembali memastikan agar bisa pulih total dan siap menghadapi seleksi nanti," katanya. Deputi Bidang Teknik Badan Tim Nasional Iman Arif menyatakan, Kim hanya tinggal menanti penyelesaian proses pembuatan paspor Indonesia. ● EZTHER LASTANIA
SAMBUT
FINAL FIRMAN TAK TAKUT SUPORTER MALAYSIA
MENAHAN SERBUAN DI BUKIT JALIL
GARUDA BAWA PENGAWAL KHUSUS
MOURINHO: WASIT BANYAK SALAH
HALAMAN A19
HALAMAN A20
HALAMAN A21
HALAMAN A22
bisnis/finansial
SELASA, 21 DESEMBER 2010
B3
DASRIL ROSZANDI (TEMPO)
kilas
Satu Dekade Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu didampingi Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi Deddy Saleh (tengah) dan Direktur Utama Bursa Berjangka Jakarta (JFX) Made Soerkarwo meninjau layar bursa pada perayaan satu dekade beroperasinya PT Bursa Berjangka Jakarta kemarin. JFX memperkenalkan kantor dan logo baru perusahaan.
BI Bantah Terlibat Isu Suap JAKARTA — Kepala Biro Hu-
bungan Masyarakat Bank Indonesia Difi Ahmad Johansyah menyatakan Bank Indonesia telah mengirimkan surat klarifikasi ke Dewan Perwakilan Rakyat. Klarifikasi tersebut menjawab polemik isu suap sebesar Rp 100 miliar kepada anggota Komisi Keuangan dan Perbankan DPR. “Iya, tadi pagi,” ujar Difi lewat pesan pendeknya kemarin. Surat itu menyatakan bahwa pelaporan Ketua Ikatan Pegawai Bank Indonesia Agus Santoso dalam kapasitas pribadi, tidak ada kaitan dengan Bank Indonesia. Sebelumnya, anggota Komisi Perbankan DPR, Muhammad Hatta, disebut-sebut melakukan upaya pemerasan terhadap Bank Indonesia sebesar Rp 100 miliar untuk melicinkan jalannya pembahasan undangundang yang berkaitan dengan kepentingan Bank Indonesia. Namun politikus Partai Amanat Nasional tersebut membantah. Ia bahkan mengancam mengambil tindakan hukum jika BI tidak meminta maaf. ● FEBRIANA FIRDAUS
Pelindo II Targetkan Kenaikan Pendapatan JAKARTA — PT Pelabuhan Indo-
nesia (Pelindo) II menargetkan mampu mencatatkan pendapatan hingga Rp 3,7 triliun tahun depan. Dari pendapatan itu, Pelindo II yakin akan membukukan laba Rp 1,3 triliun. Direktur Utama Pelindo II Richard Jose Lino mengatakan, untuk mencapai target itu, Pelindo II menyiapkan belanja modal sebesar Rp 2,5 triliun dari kantong perusahaan. ● SUTJI DECILYA
“Penyerapan Anggaran Masih Tantangan 2011” Hingga akhir November, belanja fiskal baru 72,6 persen. JAKARTA — Komite Ekonomi Nasio-
nal memperkirakan lambatnya penyerapan anggaran pendapatan dan belanja negara masih akan menjadi tantangan pada 2011. Rendahnya daya serap belanja pemerintah pusat dan daerah akan berpengaruh terhadap kesinambungan pertumbuhan dan stabilitas perekonomian. Dalam laporan bertajuk “Prospek Ekonomi Indonesia 2011”, Komite Ekonomi Nasional menilai pemerintah menunjukkan komitmennya memberi dorongan tambahan ke perekonomian dari sisi fiskal. Itu terlihat dari target awal APBN 2010, yang menetapkan rasio defisit sebesar 2,1 persen dari produk domestik bruto. Sayangnya, lambatnya penyerapan anggaran menyebabkan kontribusi fiskal terhadap pertumbuhan ekonomi menjadi relatif rendah.
Hingga tiga kuartal 2010, pertumbuhan konsumsi pemerintah baru mencapai minus 4,6 persen. “Ini perlu diperhatikan dan diperbaiki di masa mendatang,”demikian bunyi laporan tersebut kemarin. Tahun depan, belanja pemerintah masih akan signifikan,mencapai Rp 1.202,05 triliun. Pemerintah menargetkan defisit anggaran Rp 115,68 triliun atau 1,65 persen dari PDB. Namun dampak fiskal terhadap pertumbuhan 2011 tak akan optimal jika pemerintah gagal menghilangkan sumbatan yang menghambat penggelontoran belanja. Sementara itu, Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Keuangan Yudi Pramadi mengungkapkan, hingga akhir November 2010 realisasi belanja negara mencapai Rp 817,2 triliun atau 72,6 persen dari pagu APBN Perubahan 2010 sebesar Rp 1.126,1 triliun. Yudi memerinci, realisasi belanja pemerintah pusat mencapai Rp 525,6 triliun atau baru sekitar 67,3 persen dari pagu. Realisasi belanja nonkementerian dan lembaga Rp
276 triliun atau 66,4 persen dari pagu. Sementara itu, realisasi anggaran transfer ke daerah sedikit lebih baik, mencapai Rp 291,6 triliun atau 84,6 persen dari pagu. Realisasi pendapatan lebih tinggi, mencapai Rp 833,2 triliun atau 84 persen dari target.Dengan demikian, pemerintah masih memiliki surplus anggaran sebesar Rp 15,9 triliun. Sebelumnya, Ketua Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat Melchias Markus Mekeng menyatakan Dewan tengah mengevaluasi rendahnya penyerapan belanja pemerintah. Menurut dia, ada sejumlah persoalan yang turut menghambat belanja anggaran. Misalnya, ia mencontohkan, mekanisme proses penetapan anggaran yang belum efektif. Prosedur pengadaan barang dan jasa pemerintah juga dinilai terlalu rumit. Ia berharap pemerintah segera membenahi diri. Dikhawatirkan tahun depan semakin banyak lagi dana menganggur setelah pemerintah merealisasi program pembatasan konsumsi bahan bakar minyak. ● IQBAL MUHTAROM | AGUSSUP
Bank BJB Lakukan Konsolidasi Puluhan BPR BANDUNG — PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJB) ingin melakukan konsolidasi puluhan bank perkreditan rakyat yang beroperasi di Jawa Barat menjadi satu BPR. BJB akan mengambil alih kepemilikan mayoritas saham BPR tersebut. “Sudah kami siapkan dananya pada 2011. Pemerintah Provinsi Jawa Barat sudah menyetujuinya,” kata Direktur Utama BJB Agus Ruswendi akhir pekan lalu di Bandung Jawa Barat. BPR yang hendak disatukan adalah bankbank perkreditan milik pemerintah provinsi dan kabupaten/kota di seluruh wilayah Jawa Barat. Agus mengungkapkan, perseroan setidaknya akan mengucurkan dana sebesar Rp 230 miliar untuk proyek tersebut. BPR hasil konsolidasi tersebut bakal memiliki nama baru.BJB saat ini memegang 15 persen saham perusahaan daerah BPR di sekitar 50 BPR. Sisanya, sebanyak 50 persen, dikuasai pemerintah kabupaten/kota dan 35 persen provinsi. Perseroan ingin menyuntikkan modal sehingga kepemilikannya naik hingga 51 persen. Pengawas Bank Madya Senior Kantor Bank Indonesia Bandung Kadir Rurupadang mengatakan BI mewajibkan setiap BPR memiliki rasio kecukupan modal (CAR) minimal Rp 1 miliar, dan Rp 2 miliar untuk wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, serta Bekasi.Akibatnya, rasio modal banyak BPR tak memadai. BI mendesak pemerintah daerah yang memiliki BPR melakukan konsolidasi dengan membuat satu induk BPR. Pemerintah Jawa Barat akan menyatukan 93 BPR miliknya menjadi satu BPR dalam dua tahun mendatang. “Peraturan daerahnya katanya akan disahkan pada Desember ini,”katanya. Di Jawa Barat terdapat 378 BPR, dengan total aset Rp 8,55 triliun, dana pihak ketiga Rp 5,95 triliun, dan total kredit Rp 5,79 triliun. ● ALWAN RIDHA RAMDANI IKLAN
DR JISM menyembuhkan penyakit KRONIS
TERAPI PENYAKIT KRONIS!! bagi PENDERITA STROKE, JANTUNG, DIABETES, ASAM URAT, PARKINSON, ASMA, GINJAL, DARAH TINGGI, MAAG, AWET MUDA, STAMINA PRIA, MEMBUANG KOLESTROL -Membantu meningkatkan daya
BERITA BAIK !!!
Tidak ada penyakit yang tidak ada obatnya kecuali sakit karena sudah tua dan kematian. Karena itu sebagai manusia kita perlu berusaha untuk mencari penawar atau alternative untuk menyembuhkannya. DR. JISM adalah mesin terapi yang
terkenal di dunia sejak 50 tahun yang lalu, yang dapat membantu mencegah dan memulihkan berbagai penyakit kronis seperti penyakit jantung,migrain,kolestrol, stroke, diabetes, maag, tekanan darah tinggi, gagal ginjal, asam urat dan asma TANPA perlu
DEPKES INDONESIA (DENKES NO.012 / AHI 14 - PT / 12 / 2009)
menjalani operasi, tanpa obat-obatan dan juga suntikan. DR. JISM dapat membantu pemulihan penyakit stroke dengan melancarkan peredaran darah pada pembuluh darah yang terdapat sumbatan, dan juga dengan mengaktifkan kembali fungsi syarat -syarat yang terganggu akibat oleh adanya penyumbatan pembuluh darah tadi. Adapun bagi penderita diabetes dapat kembali normal kandungan gula darahnya, dengan diselaraskan kandungan insulin dengan mengembalikan fungsi pankreasnya. Adapun untuk pemulihan disfungsi seks, karena tidak lancarnya peredaran darah kearah inti seks,maka terjadilah gangguan pada fungsi seks. 5 FUNGSI UTAMA DR. JISM :
DR. JISM...Tanpa Obat-Obatan, Tanpa Suntikan dan juga Tanpa Operasi.
NEGATIVE VOLTAGE -Membantu menambahkan ion negative ke dalam badan dan menambahkan tenaga biologi dalam badan. -Membantu membuang membran sel
hidup, menghilangkan kepenatan dan keadaan kesehatan yang lain.
Family Dr...mampu memulihkan pelbagai penyakit kronis dan mudah alih, boleh dibawa kemana sahaja.
yang tidak sehat. HIGH VOLTAGE -Membantu menggalakkan penyembuhan tulang dan mengurangkan penghakisan kalium tulang. -Membantu meningkatkan kandungan ion kalsium dalam badan. LIGHTWAVE ENERGY -Membantu memanaskan badan, dan melancarkan peredaran darah -Membantu meningkatkan dan membantu mempercepatkan proses pemecahan lemak dalam darah.
NEGATIVE IONIZER -Membantu mengurangkan tekanan darah tinggi,kolestrol dan peningkatan potassium. -Membantu meningkatkan fungsi paru-paru dan pelupusan karbon dioksida dalam badan. -Membantu meningkatkan sistem urat saraf dan metabolisma. LOW VOLTAGE -Membantu mengurangkan tekanan, keletihan fizikal dan mental. -Membantu melancarkan korteks celeral, sistem saraf serta fungsi endokrin. -Membantu menguatkan daya ingatan, menyembuhkan sakit kepala.
Lebih dari 500 Ribu Orang Indonesia Sudah Membuktik Mencoba!!!
Di Kenal Lebih dari
Bapak Shaifuddin “Darah tinggi saya berangsur membaik dan tidak perlu minum obat lagi”
Bapak Alias “Tangan saya sudah tidak menggeletar lagi dan bisa melakukan kerja-kerja harian”
Ibu Rozita Bt. Sulaiman (36 Tahun); “ Asma saya sudah semakin berkurang dan badan semakin bertenaga”
Ibu Norliza “saya menghidap diebetes, sekarang bacaan darah saya sudah stabil”
(021)41676683 (021)40939957 021-52917273 021-52917474
BERITA LELANG
[email protected] |
[email protected]
SELASA, 21 DESEMBER 2010
B4 D11
KEMENTERIAN PEKERJAAN UMUM S AT U A N K E R J A P U S AT P E N G O L A H A N D ATA Jln. P a t t i m u r a 20, K e b a y o r a n B a r u, J a k a r t a S e l a t a n 12110
PENGUMUMAN LELANG P E N G A D A A N B A R A N G / J A S A L A I N N YA D A N J A S A K O N S U LTA N S I NO. : KU.03.01.Sd/PAN/001
Dengan ini mengumumkan bahwa : Kegiatan Penyelenggaraan dan Pengembangan Data dan Sistem Informasi Bidang Pekerjaan Umum dan Permukiman, Satuan Kerja Pusat Pengolahan Data, Sekretariat Jenderal Kementerian Pekerjaan Umum, mengundang Badan Usaha untuk mengikuti lelang pekerjaan Pengadaan Barang/Jasa Lainnya dan Jasa Konsultansi sebagai berikut : NO. PAKET
NAMA PAKET
HPS (RP.)
KUALIFIKASI
BIDANG / SUB. BIDANG
KETERANGAN
1
Penyusunan Cetak Biru Komunikasi dan Informasi Kementerian PU.
1.000.000.000,-
Non Kecil
Telematika / Jasa Konsultan Telekomunikasi Darat (Teknologi & Sistem Informasi)
Jasa Konsultansi (Prakualifikasi)
2
Peningkatan Bandwidth Internet Kementerian PU.
4.200.000.000,-
Non Kecil
Telematika / Telekomunikasi (ISP dan NAP)
Jasa Lainnya (Pasca Kualifikasi)
3
Alat Pengolah Data
2.900.000.000,-
Non Kecil
Telematika / Jasa Pemasok Perangkat Keras (Networking Product)
Pemasok Barang (Pasca Kualifikasi)
Pelelangan akan dilaksanakan melalui Internet dengan system Full e-Procurement dengan alamat http://www.pu.go.id/ pada menu Full e-Procurement. Penjelasan lebih lanjut dapat dilihat pada papan pengumuman di Kementerian Pekerjaan Umum atau melalui Internet Sistem Full e-Procurement untuk masing-masing paket pekerjaan, atau dapat menghubungi Sekretariat kegiatan Penyelenggaraan dan Pengembangan Data dan Sistem Informasi Bidang Pekerjaan Umum dan Permukiman di Gedung PUSDATA Kementerian PU. Jln. Pattimura No. 20 Kebayoran Baru Jakarta.
Jakarta, 21 Desember 2010 Panitia
2112053
KEMENTERIAN PERHUBUNGAN DIREKTORAT JENDERAL PERHUBUNGAN LAUT KANTOR UNIT PENYELENGGARA PELABUHAN BA’A Jln. Pelabuhan No.1 Ba’a Tlp. (0380) 871026 Fax. (0380) 871026
PENGUMUMAN PELELANGAN UMUM PASCAKUALIFKASI / SELEKSI UMUM/ No. 03/PBJ/XII/KPL.BA’A-10 A. INFORMASI UMUM Panitia Pengadaan Barang/ Jasa Satker. Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Ba’a di lingkup Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan RI, mengundang para penyedia jasa Konstruksi/ Konsultansi yang memenuhi syarat untuk mengikuti Pelelangan Umum/ Seleksi Umum/ Sederhana untuk paket-paket pekerjaan yang bersumber dari dana APBN Tahun Anggaran 2011, dengan rincian sebagai berikut : NO.
NAMA PAKET PEKERJAAN
VOL. / SAT.
LOKASI
HPS (X RP.1.000,-)
KUALIFIKASI/ KLASIFIKASI
1.
Lanjutan Pembangunan Faspel Laut Ba’a
1 Pkt
Kab. Rote Ndao
26.228.745.
22008 / Non Kecil
2.
Lanjutan Pembangunan Faspel Laut Naikliu Tahap II
1 Pkt
Kab. Kupang
8.749.142.
22008 / Non Kecil
3.
Lanjutan Pembangunan Faspel Laut Batutua Tahap II
1 Pkt
Kab. Rote Ndao
8.754.087
22014 / Non Kecil
4.
Lanjutan Pembangunan Faspel Laut Papela
1 Pkt
Kab. Rote Ndao
2.422.575
22014 / Kecil
5.
Pengadaan Dan Pemasangan Karet Fender Dermaga Ndao
1 Pkt
Kab. Rote Ndao
350.858
22008/ Kecil
6.
Supervisi Lanjutan Pembangunan Faspel Laut Ba’a
1 Pkt
Kab. Rote Ndao
649.350
31003/ Kecil
7.
Supervisi Lanjutan Pembangunan Faspel Laut Naikliu Tahap II
1 Pkt
Kab. Kupang
218.880
31003/ Kecil
8.
Supervisi Lanjutan Pembangunan Faspel Laut Batutua Tahap II
1 Pkt
Kab. Rote Ndao
218.681
31003/ Kecil
B. JADWAL 1. Pendaftaran dan pengambilan dok. : Tanggal 21 Desember 2010 s/d satu hari sebelum batas akhir pemasukan dokumen penawaran/ kualifikasi; jam kerja 2. Penjelasan Dokumen Pelel dan pra. : Tanggal 27 Desember 2011; jam 12.00. Wita 3. Tempat : Aula Kantor Unit Penyelenggaran Pelabuhan Laut Ba’a d/a. Jl. Pelabuhan No. 1 . Ba’a-Rote Ndao-NTT.No.Telp./Fax.(0380) 871026. Demikian pengumuman ini disampaikan untuk diketahui dan keterangan lainnya dapat diperoleh pada saat pendaftaran. Baa, 21 Desember 2010 Panitia Pengadaan Barang/ Jasa, Ketua, ttd. 2112045
bisnis/global kilas Ford Luncurkan Generasi Baru C-Max MICHIGAN — Produsen mobil asal Amerika Serikat, Ford Motor Company, berencana meluncurkan generasi terbaru minivan Ford C-Max pada Januari 2011. Mobil yang berbasis pada sedan kecil Ford Focus itu akan diluncurkan di gelaran North America International Auto Show 2011. “Saat Anda melihat C-Max, Anda akan melihat sebuah mobil bagi keluarga muda dan yang ingin meningkat dari sedan kompak,” tutur Mark Fields, Presiden Ford Amerika Utara dan Selatan seperti dilansir Reuters kemarin. Derrick Kuzak, Wakil Direktur Ford untuk Pengembangan Produk Global, mengatakan C-Max generasi anyar itu merupakan salah satu wujud rencana “One Ford” di pasar dunia. Ia menyebutkan, hingga 2012 Ford akan memproduksi 2 juta unit mobil kecil C-Segment. Ford telah memasarkan Ford C-Max di Eropa mulai Oktober lalu. Mobil bermesin 1.600 cc Turbocharger V4 EcoBoost itu merupakan varian Ford pertama yang menggunakan platform desain C-Segment, yang juga digunakan Focus dan Kuga. Hanya, hingga kini Ford belum menginformasikan ihwal harga serta wilayah mana yang bakal dibidik untuk menjajakan C-Max terbaru ini. ● REUTERS | ARIF ARIANTO
SELASA, 21 DESEMBER 2010
BANGKOK — Harga karet kemarin
kembali mencatatkan rekor tertinggi dalam dua hari berturut-turut karena terganggunya produksi karet di Thailand. Tingginya curah hujan memangkas produksi karet negara pengekspor karet terbesar di dunia itu. Harga komoditas karet untuk kontrak Mei 2011 di Bursa Komoditas Tokyo naik 2,9 persen menjadi 410 yen per kilogram (sekitar US$ 4.889 per metrikton) dari posisi sebelumnya, 408,8 yen per kilogram. Dengan begitu, harga karet sepanjang tahun ini telah menguat 48 persen. Keputusan Cina menunda kenaikan suku bunganya memunculkan spekulasi bahwa permintaan komoditas akan bertahan. Dampaknya, harga karet di Thailand naik ke level tertingginya sepanjang sejarah dan memicu kenaikan di pasar internasional.
Selain di Thailand, intensitas hujan yang cukup tinggi menyiram Indonesia serta Malaysia dan mengganggu produksi karet di tengah meningkatnya penjualan mobil di Cina serta India. “Kekurangan pasokan diperkirakan terus memburuk karena rendahnya produksi karet Thailand awal tahun depan,” kata Takeki Shigemotto, analis dari JSC Corp, di Tokyo. Gubernur bank sentral Cina, Zhou Xiaochuan, mengatakan pemerintah akan meredam kenaikan harga komoditas. Otoritas moneter Cina untuk pertama kalinya menaikkan suku bunganya pada 19 Oktober lalu sejak 2007 karena inflasi tahunan telah mencapai 4,4 persen. Tidak hanya itu, bank sentral Cina juga menambah jumlah giro wajib minimum perbankan sebanyak tiga kali dalam lima pekan terakhir untuk menekan kucuran kredit. Harga karet untuk kontrak Mei 2011 di Shanghai naik 4,7 persen menjadi 37.855 yuan (US$ 5.677) per ton, yang merupakan level tertingginya sejak 11 November. Keti-
ka itu, harga karet naik hingga mencapai 38.920 yuan sebelum ditutup pada 37.320 yuan per ton. Harga komoditas karet sempat turun menjadi 29.500 yuan pada 30 November karena kekhawatiran Cina akan menaikkan suku bunganya untuk meredam inflasi dan turunnya permintaan dari konsumen besar karet. Data Rubber Research Institute Thailand menunjukkan bahwa harga karet di Thailand kemarin kembali melonjak menjadi 144,05 baht (US$ 4,7) per kilogram atau naik 1,8 persen dari penutupan Jumat pekan lalu. Pembeli lokal dan luar negeri, khususnya asal Cina, terus melakukan pembelian untuk meningkatkan cadangannya menjelang liburan akhir tahun dan proyeksi turunnya produksi pada tahun depan. “Cuaca yang tidak mendukung membuat para pembeli dari Cina, India, dan Jepang mempercepat pembelian karetnya demi mengamankan pasokan,” kata Sureerat Kunthongjun, analis dari Agrow Enterprise Ltd, di Bangkok. ● BLOOMBERG | VIVA B. KUSNANDAR | EFRI
WISNU AGUNG PRASETYO (TEMPO)
Harga Ban Naik
Penjualan LCD Sony di Bawah Target
Sejumlah produsen ban, seperti Michelin dan Bridgestone, akan menaikkan harga ban sekitar 5 persen pada awal 2011. Kenaikan harga dipicu oleh tingginya harga karet di pasar dunia. Tampak aktivitas pekerja yang membersihkan ban mobil di kawasan Buncit Raya, Jakarta Selatan, kemarin.
TOKYO — Penjualan televisi
LCD Sony tahun ini diperkirakan berada di bawah target. Sebelumnya, Sony menargetkan penjualan televisi LCD tumbuh 60 persen dari tahun lalu. Executive Deputy President Sony Hiroshi Yoshioka mengatakan kemarin bahwa perusahaan terus berupaya agar divisi televisi bisa mencetak untung pada tahun ini sebelum diyakini merosot pada tahun fiskal mendatang. Setelah merugi dari penjualan televisi selama enam tahun terakhir, Sony berharap peluncuran televisi 3D dan model yang bisa terkoneksi dengan Internet dapat mengangkat penjualan televisi LCD ke angka 25 juta sampai Maret 2011. Pekan lalu, peretail elektronik terbesar Amerika Serikat, Best Buy Co Inc, mengejutkan investor karena melaporkan penurunan penjualan pada kuartal keempat. Produk yang juga melorot adalah televisi 3D, yang jatuh di bawah perkiraan industri. “Ada yang khawatir soal ketersediaan konten 3D, juga ada salah persepsi bahwa televisi 3D hanya bisa menayangkan gambar 3D,” kata Yoshioka. ● REUTERS | EFRI RITONGA
Iran Hapus Subsidi BBM dalam 5 Tahun
Gangguan Produksi Angkat Harga Karet Cina, India, dan Jepang memborong untuk mengamankan pasokan.
B5
TEHERAN — Mulai Ahad lalu, peme-
rintah Iran menaikkan harga bahan bakar minyaknya dari 1.000 riyal (sekitar US$ 9 sen) menjadi 4.000 riyal (sekitar US$ 40 sen) per liter. Kenaikan ini merupakan bagian dari kebijakan pemerintah Presiden Ahmadinejad untuk menghapus subsidi bahan bahan bakar minyak dan gas dalam lima tahun ke depan demi menyelamatkan anggaran negara. Pasalnya, saban tahun Iran harus mengeluarkan subsidi energi sekitar US$ 100 miliar. Sebagian ekonom berpendapat kenaikan ini akan mengangkat inflasi. Sebagian lagi mengatakan langkah ini sejalan dengan rekomendasi organisasi keuangan dunia untuk memecahkan persoalan ekonomi Iran. Menurut mission chief Dana Moneter Internasional Monetary, Dominique Guillaume, beberapa waktu lalu, Negeri Para Mullah memiliki cadangan minyak senilai US$ 10 triliun, ditambah cadangan gas US$ 3,5-4,5 triliun. Walaupun minyaknya berlimpah, Iran tetap mendorong program nuklirnya. Karena itu, banyak komunitas internasional, terutama Amerika Serikat, yang cemas dan menjatuhkan sanksi ekonomi terhadap negara itu. Sanksi tersebut membuat perekonomian Iran hanya mampu tumbuh sekitar 2 persen. Tapi pemerintah Iran mengatakan negara itu butuh tenaga nuklir untuk menggerakkan perekonomiannya. Subsidi, kata ekonom senior IMF, Roman Zytek, membuat rakyat Iran membayar murah minyak dan gas, jauh di bawah harga dunia. Akibatnya, negara itu kehilangan potensi pendapatan. Kantor berita Iran, IRNA, mengatakan banyak warga Iran yang menggunakan bahan bakar secara tidak masuk akal. Temuan itu sejalan dengan pendapat Zytek, yang mengatakan bahwa warga Iran berlebihan membeli minyak dan gas. ● CNN | EFRI RITONGA
Penerbangan Domestik Amerika Paling Menguntungkan JAKARTA — Riset Airbus Global Market Forecast menempatkan rute domestik Amerika Serikat sebagai rute yang paling menguntungkan dengan pendapatan penumpang per kilometer 11,3 persen. Rute domestik Cina menduduki tempat kedua dengan 8,4 persen, intraEropa 7,2 persen, dan Amerika Serikat-Eropa 5,9 persen. Dalam hal pertumbuhan lalu lintas penumpang, negara-negara berkembang memimpin pemulihan pasar.
Lalu lintas domestik India menikmati pertumbuhan tercepat, sebesar 9,2 persen, di antara pasar utama lain. Secara keseluruhan, rute India merupakan ketiga tercepat, setelah lalu lintas antara Timur Tengah dan Amerika Selatan serta Afrika Utara dan Cina. Sebanyak 7 dari 20 lalu lintas dengan pertumbuhan tercepat menghubungkan Cina dengan bagian lain dunia. Chris Emerson, Head of Product Strategy and Mar-
ket Forecast Airbus, dalam siaran pers kemarin mengatakan maskapai penerbangan di Asia-Pasifik, terutama Cina dan India, akan mengangkut sepertiga penumpang pada 2029. Kawasan ini mengungguli Eropa (25 persen) dan Amerika Utara (20 persen). Riset Airbus juga memperkirakan, sampai akhir 2010 akan dijual sebanyak 900 pesawat baru atau tumbuh 4,8 persen dibanding pada 2009. Tipe pesawat
yang laris adalah pesawat lorong tunggal. Sampai 2029, permintaan pesawat penumpang dan barang akan menembus 26 ribu unit. Permintaan ini didorong oleh penggantian pesawat dengan teknologi yang ramah lingkungan, pertumbuhan penerbangan murah di Asia, liberalisasi pasar, dan peningkatan kapasitas. Dari total 26 ribu unit pesawat tersebut, 25 ribu unit adalah pesawat bernilai lebih dari US$ 2,9 juta.“Pemu-
lihan pasar lebih cepat dari perkiraan dan memperkuat daya tahan sektor ini. Di samping itu, orang ingin dan perlu terbang,” ujar John Leahy, Chief Operating Officer Airbus. Lalu lintas pesawat barang bahkan pulih lebih cepat dengan pertumbuhan sebesar 5,9 persen. Pada 2010, lalu lintas pesawat barang diharapkan melonjak mendekati 18 persen, sebelum stabil pada akhir 2011. ● EFRI RITONGA
bisnis/industri
SELASA, 21 DESEMBER 2010
B6
SETO WARDHANA (TEMPO)
kilas BBJ Diberi Waktu Dua Tahun JAKARTA — Menteri Perdagang-
an Mari Elka Pangestu menargetkan Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) akan menjadi acuan harga internasional untuk sejumlah komoditas dalam dua tahun ke depan. Setelah Bursa beroperasi sepuluh tahun, baru ada tiga komoditas, yakni olein, CPO, dan emas beserta turunannya, dengan kontribusi 3,62 persen dari total perdagangan hingga November tahun ini sebesar 186.834 lot. “Ini bertolak belakang dengan Indonesia sebagai produsen utama, sekaligus pemasok utama dunia untuk komoditas CPO, karet, kakao, dan kopi,” katanya kemarin. Bila dibandingkan dengan Multi Commodity Exchange of India, yang mencatatkan volume transaksi sebesar 161,2 juta lot pada tahun ini setelah tujuh tahun berdiri, BBJ kalah jauh. Kepala Badan Pengawasan Perdagangan Berjangka Komoditi Kementerian Perdagangan Deddy Saleh menyatakan semakin likuidnya bursa akan memudahkan proses hedging (lindung nilai) atas komoditas, sehingga bisa mengamankan fluktuasi harga komoditas. ● R.R. ARIYANI
BKPM: Investasi Tahun Depan Naik 15 Persen JAKARTA — Kepala Badan Ko-
ordinasi Penanaman Modal Gita Wirjawan menargetkan investasi tahun depan tumbuh 15 persen dari Rp 200 triliun tahun ini. Pertumbuhan investasi itu datang dari sektor infrastruktur, seperti telekomunikasi, jalan, dan listrik. Tiga proyek yang akan diprioritaskan untuk dimulai tendernya adalah pembangkit listrik tenaga uap Jawa Tengah, proyek air minum Umbulan, Jawa Timur, dan proyek kereta api Bandar Udara Soekarno-HattaManggarai. BKPM memprioritaskan investor lokal sebagai penggarap ketiga proyek yang bernilai US$ 3-4 miliar tersebut. Hingga kini belum ada investor yang menyatakan minatnya ikut serta dalam ketiga proyek itu. Tahun ini alokasi investasi mulai bergerak ke luar Jawa atau membaik dibanding lima tahun sebelumnya, di mana sebanyak 80 persen investasi dialokasikan untuk Jawa. Sekarang angka itu mulai menurun, dengan alokasi investasi di luar Jawa sekitar 30 persen. ● SORTA TOBING
Harga Naik Karena Faktor Musiman Bulog sudah mengimpor 850 ribu ton beras. JAKARTA — Menteri Perda-
gangan Mari Elka Pangestu mengatakan kenaikan harga bahan pokok belakangan ini antara lain disumbang faktor musiman. Tekanan harga biasanya muncul menjelang liburan akhir tahun hingga awal tahun baru. “(Padi) belum panen. Begitu panen, harga akan turun,” kata Mari Elka di Jakarta kemarin. Mari menilai, tak seperti Lebaran, dampak kenaikan harga terhadap inflasi karena perayaan Natal, tahun baru, dan Imlek pada akhir Januari tidak terlalu besar. Karena itu, pemerintah berkomitmen menjaga harga bahan pokok pada bulan mendatang.“Januari dan Februari harga mulai turun,” katanya. Pemerintah mengintensifkan operasi pasar beras,
terutama di lokasi yang harganya naik, untuk menstabilkan harga. Melalui Perum Bulog, pemerintah menjual beras lebih murah Rp 500 ketimbang harga pasar. Bulog sudah menggelar operasi pasar di beberapa titik, semisalYogyakarta selama empat hari. “Berapa pun akan kami lepas sampai harga mendekati normal,”kata Direktur Utama Bulog Sutarto Alimoeso beberapa waktu lalu. Harga normal itu 10 persen di atas harga pembelian pemerintah senilai Rp 5.500 per kilogram. Bulog sudah mendatangkan 850 ribu ton beras dari Thailand dan Vietnam. Beras impor ini akan masuk ke gudang Bulog untuk menjaga stok cadangan beras pemerintah pada level aman, yakni 1,5 juta ton. Selain itu, masih ada 200 ribu ton beras yang akan datang dari Vietnam. “Sudah kontrak, sedang proses pengapalan,”ujar Mari Elka.
Harga Bahan Pokok Seorang pedagang menimbang minyak curah di kios penjual bahanbahan pokok di Pasar Senen, Jakarta, kemarin. Menjelang Natal dan tahun baru, harga bahan pokok mulai merangkak naik.
Malaysia Siap Bangun Jembatan Selat Malaka MALAKA — Pemerintah Malaysia siap membangun jembatan Selat Malaka, yang menghubungkan Dumai di Riau dengan Malaka di Malaysia. Pembangunan itu tinggal menunggu persetujuan Indonesia.“Setelah ada persetujuan, pembangunan bisa jalan,”kata Managing Director Strait of Malacca Partners Sdn Bhd Lim Sue Beng di Malaka, Ahad malam lalu. Lim memperkirakan jembatan Malaka selesai dibangun dalam waktu sepuluh tahun: empat tahun untuk perencanaan dan desain serta enam tahun berikutnya untuk pembangunan fisik. Nilai investasi yang dibutuhkan US$ 12,75 miliar. Menurut dia, pemerintah Cina berminat menjadi investor. Lim, yang juga investor proyek pembangunan pela-
buhan roll-on roll-off di Dumai dan Malaka, bakal menawarkan masa konsesi 80 tahun. Alasannya, break even point atau kembalinya nilai total investasi baru tercapai dalam 40 tahun setelah jembatan beroperasi. Sebelum menyambut ide itu, Menteri Perekonomian Hatta Rajasa menilai Indonesia harus berhati-hati. Pembangunan itu setidaknya harus menunggu sampai koridor ekonomi nasional terbangun. “Jangan sampai, koridor belum terbentuk, seluruh komoditas bergerak ke Malaka sehingga mematikan pelabuhan kita,” katanya di sela kunjungan ke Dumai, Riau. Panjang jembatan Selat Malaka direncanakan 48,63 kilometer dan menghubungkan Kota Dumai, melalui Pulau Payung dan Pulau Rupat
IKLAN
● R.R. ARIYANI | EKA UTAMI APRILIA
MEMO BISNIS
Petani Tak Mampu Beli Cabai arga cabai di sejumlah daerah terus melambung. Ironisnya, petani cabai keriting di Kediri, Jawa Timur, bahkan tak mampu membeli hasil panen sendiri. Soalnya, para pedagang di beberapa pasar tradisional sepakat menghargai cabai Rp 52 ribu per kilogram. Padahal harga jual cabai di tingkat petani masih Rp 42 ribu atau selisih Rp 12 ribu per kilogram dari harga yang dipatok pedagang. Minimnya pasokan dari sentra penghasil, seperti Kediri, Blitar, dan Malang, menjadi biang keladi kenaikan harga. “Ini musim tanam paling hancur,” kata Suwito, petani cabai di Mukuh, Kecamatan Kayen Kidul, Kediri, kemarin. Serangan hama patek
H
(antraknosa) membuat stok cabai rawit menurun di Garut, Jawa Barat. Produksi cabai, khususnya cabai rawit, hingga akhir bulan tinggal 43 ton. “Kualitas cabai menurun. Banyak cabai muda yang sudah dipanen,” ujar Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Garut Tatang Hidayat. Kementerian Pertanian menyatakan kenaikan harga cabai lebih banyak dipengaruhi oleh faktor psikologis menjelang Natal dan akhir tahun. “Saat Natal dan tahun baru, curah hujan tinggi. Kami akan membantu petani mengatasi menurunnya produksi,” kata Direktur Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian Hasanuddin Ibrahim. ● ROSALINA | HARI TRI WARSONO | SIGIT ZULMUNIR
sampai ke Teluk Gong di Malaysia. Ide tentang pembangunan ini disampaikan oleh pemerintah Malaysia pada 2007. Pemerintah setempat berharap jembatan ini bisa dibangun karena akan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. Pemerintah daerah Riau sudah beberapa kali bertemu dengan pemerintah daerah Malaka dan membicarakan rencana pembangunan jembatan Malaka. Gubernur Riau Rusli Zainal mengakui pemerintah Malaysia jauh lebih proaktif. Malaysia membentuk perusahaan khusus, Strait Malacca, untuk melakukan studi sekaligus mencari investor pembangun jembatan.“Kami berharap keinginan ini mendapat respons dari pemerintah pusat,”katanya. ● KARTIKA CANDRA
Jasa Marga
Raih Predikat Sangat Bagus UNTUK pertama kalinya Majalah Infobank mengadakan Infobank BUMN Awards bagi perusahaan-perusahaan milik Negara di Indonesia. Penilaian tersebut dibagi kedalam dua kategori, yakni Industri Keuangan dan Industri Non Keuangan. Penilaian dan rating dilakukan oleh Biro Riset Infobank kepada 111 BUMN di berbagai sektor, berdasarkan laporan keuangan selama dua tahun berturut-turut, yakni 2008 dan 2009. Indikator penilaian ini menggunakan rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas, hingga efisiensi. PT Jasa Marga (Persero) Tbk. ditetapkan sebagai BUMN kategori In-
dustri Non Keuangan yang berpredikat Sangat Bagus atas kinerja keuangan 2009. Penghargaan diterima Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Firmansjah, yang diserahkan oleh Direktur Biro Riset Infobank, Eko B. Supriyatno pada Infobank BUMN Award 2010, di UOB Plaza, Jakarta, Selasa (14/12). Ini merupakan bentuk apresiasi bagi BUMN yang terus serius meningkatkan kinerjanya. Penghargaan ini juga diharapkan mendorong pertumbuhan kinerja perusahaan-perusahaan BUMN dapat terus berlanjut. ■
bisnis/indeks reksa dana REKSA DANA
NAB (Rp)
● PENDAPATAN TETAP AAA Bond Fund 2 1.245,67 0,08 0,86 7,40 Bahana Dana Arjuna 1.806,68 0,01 (1,44) 10,93 Bahana Endowment Fund 1.751,06 0,12 (0,27) 7,81 Bahana Investasi Abadi 1.368,27 0,18 (1,08) 8,43 Batavia Dana Obligasi Ultima 1.457,50 0,06 0,52 9,64 Batavia Obligasi USD (US$) 0,950748 (0,10) (1,96) 0,06 Big Dana Likuid Satu 1.490,51 0,08 0,80 10,13 Big Dana Muamalah 1.666,18 0,07 1,18 14,15 BNI Dana Merah Putih 2.026,40 0,00 (0,02) 37,26 BNI Dana Syariah 1.875,45 (0,21) 0,48 8,23 BNP Paribas Obligasi Plus (d/hFortis Obligasi Plus) 1.246,83 (0,70) (6,10) 8,87 BNP Paribas Prima Asia USD 0,9650 (0,17) (2,61) BNP Paribas Prima II (d/h Fortis Prima II) 0,9999 (0,01) BNP Paribas Prima USD 1.414,77 (0,90) (4,42) 13,98 BNP Paribas Rupiah Plus (d/h Fortis Rupiah Plus) 1.488,61 0,04 (0,09) 5,66 BNP Paribas Rupiah Plus II (d/hFortis Rupiah Plus II) 1.219,54 0,13 (0,95) 8,49 Brent Dana Tetap 1.613,54 0,07 0,72 2,07 CIMB-Principal Income Fund A 1.722,30 (0,18) (2,10) 12,13 Dana Obligasi Stabil 2.128,61 0,18 (0,02) 11,67 Dana Pasti 2.340,48 0,05 0,75 7,67 Dana Premier 1.467,33 (0,02) (0,18) 14,12 Danamas Dollar (Rp) 12.093,59 0,15 0,27 3,93 Danamas Dollar (USD) 1,337047 0,03 Danamas Pasti 2.266,98 0,06 0,60 6,98 Danamas Stabil 1.865,66 0,08 0,79 7,58 Danareksa Gebyar Indonesia II 1.399,45 (0,56) (4,63) 7,12 Danareksa JS Optima 1.248,82 0,06 (1,32) 10,81 Danareksa Melati Dollar 0,153879 (0,17) (2,64) 2,78 Danareksa Melati Dollar (Rp) 1.391,83 (0,04) Danareksa Melati Pendapatan Tetap 1.044,86 0,24 (0,59) Danareksa Melati Platinum Dollar AS 0,974489 (0,28) Danareksa Melati Platinum Dollar AS (Rp) 8.814,25 (0,16) Danareksa Melati Premium Dollar 1,116893 (0,13) (2,55) 2,98 Danareksa Melati Premium Dollar (Rp) 10.102,30 (0,01) Danareksa Pendapatan Prima Plus 1.053,80 (0,05) (1,51) First State Ind. Bond Fund 2.015,52 (0,10) (2,34) 9,23 Ganesha Abadi 2.096,41 0,12 (0,24) 16,66 GMT Dana Obligasi Plus 1.888,32 (0,03) 1,51 22,68 GMT Dana Pasti 2 1.345,41 0,07 0,80 12,77 I - HAJJ Syariah Fund 1.939,13 0,01 0,94 9,89 Investa Dana Dolar Mandiri 1,159874 (0,13) (2,76) 5,60 Investasi Reksa Premium 1.643,35 (0,54) (4,18) 32,81 ITB-Niaga 1.850,51 (0,10) (1,50) 8,24 Jisawi Pendapatan Tetap 1.233,82 0,09 0,83 9,91 Kehati Lestari 1.410,88 0,25 (1,00) 9,68 Kresna Olympus 1.815,70 (0,04) (0,45) 73,37 Lautandhana Fixed Income 1.730,16 0,01 (4,73) 16,57 Maestrodollar 1,3373 0,00 (1,17) 2,29 Mandiri Investa Dana Obligasi Seri II 950,50 (0,83) (3,38) (4,81) Mandiri Investa Dana Pendapatan Optimal 1.668,49 (0,67) (2,92) 19,35 Mandiri Investa Dana Pendapatan Optimal 2 997,02 0,08 Mandiri Investa Dana Syariah 1.569,36 0,01 0,65 10,64 Mandiri Investa Dana Utama 1.141,47 (0,22) (1,32) 9,14 Mandiri Investa Keluarga 1.102,86 (0,01) (0,61) 5,91 Manulife Dana Tetap Pemerintah 1.349,29 (0,45) (3,13) 2,95 Manulife Obligasi Negara Indonesia II 1.311,86 (0,52) (3,09) 9,70 Manulife Obligasi Unggulan 1.532,86 (0,55) (3,33) 4,76 Manulife Pendapatan Bulanan II 1.089,13 0,18 (0,63) 7,20 Medali Dua 1.224,16 (0,28) (3,06) 10,04 Medali Syariah 1.308,23 0,01 (0,16) 9,21 Mega Dana Ori Dua 1.381,74 0,06 0,74 10,37 Mega Dana Rido Tiga 1.399,01 (0,04) (2,11) 18,05 MR DOLLAR (USD) 1,9636 0,00 (0,02) 2,70 MRS BOND KRESNA 1.281,85 0,12 0,21 10,46 Net Dana Gemilang 1.094,51 0,08 0,89 Nikko Gebyar Indonesia Dua 1.392,93 (0,57) (1,69) 11,10 Nikko Indah Nusantara Dua 1.401,84 0,01 (0,30) 17,97 Nikko Kalbar Fund 991,21 (0,09) (0,99) 8,30 Nikko Tron Dua 1.297,29 0,09 0,16 7,58 NISP Dana Idola US Dollar 1,122892 0,03 (0,83) 4,19 NISP Dana Tetap II 1.210,73 (0,77) (2,65) 7,69 NISP Dana Tetap Likuid 1.232,37 (0,65) (2,34) 8,41 NISP Obligasi Negara Extra 1.169,96 (0,58) (3,17) 10,36 Optima Pendapatan Abadi 1.753,84 (0,36) (1,92) 12,21 Pacific Fixed Fund 1.088,19 0,07 1,08 5,14 Panin Dana Utama Plus 2 1.468,34 (0,08) (1,35) 13,85 Panin Gebyar Indonesia II 1.397,59 (0,27) (2,22) 6,01 Paramitra Platinum B 1.010,08 0,05 0,42 2,19 Pavillion Dana Anugrah 1.183,30 0,03 0,52 4,25 Pendapatan Tetap Abadi 2 1.542,61 (0,11) (1,26) 10,57 Pendapatan Tetap Utama 2.653,29 0,01 (2,86) 15,15 PNM Dana Sejahtera II 1.208,72 (0,08) (1,57) 7,14 Prestasi Gebyar Indonesia II 1.514,37 (0,53) (3,51) 14,38 Prospera Obligasi 2.015,52 0,13 (0,43) 9,72 Prospera Obligasi Plus 2.467,82 0,19 0,56 11,76 Rd CIMB Principal Dollar Bond (Rp) 8.809,88 0,11 (2,08) Rd CIMB Principal Dollar Bond (USD) 0,974005 (0,01) RD Mega Dana Pendapatan Tetap 1.222,45 0,03 (0,52) 11,35 RD PNM Amanah Syariah 1.512,62 0,09 0,79 7,15 Reksa Dana Bahana Makara Abadi 1.983,67 (0,33) (2,77) 11,45 Reksa Dana PAPI 1.398,28 (0,10) (2,67) 17,30 Reksa PG Sejahtera 1.887,08 0,05 0,15 9,44 Reksadana CIMB - Principal Bond 13.267,01 (0,60) (1,90) 16,89 Reksadana Dana Berbunga Tiga 1.338,67 0,18 0,51 10,79 Reksadana ORI 1.398,22 0,07 1,34 8,12 Reksadana Rido Dua 1.871,69 (0,15) (1,98) 15,36 Reksadana Syariah Batasa Sukuk 1.138,58 0,08 0,67 6,61 Riau Income Fund 1.518,22 0,05 0,49 4,25 Sam Sukuk Syariah Sejahtera 1.097,24 0,48 (0,20) Schroder Dana Andalan II 1.052,83 0,16 (0,19) 4,14 Schroder Dana Mantap Plus 2.479,24 (0,16) (3,60) 14,35 Schroder Dana Mantap Plus II 1.529,33 (0,53) (3,67) 13,49 Schroder Dana Obligasi Ekstra 1.247,78 0,02 0,69 5,64 Schroder IDR Bond Fund 1.123,90 (0,43) (2,70) Schroder IDR Bond Fund II 1.117,75 (0,99) (4,69) Schroder USD Bond Fund (USD) 1,2365 (0,11) (2,84) 5,99 Si DanaObligasi Maxima 2.025,31 0,21 0,22 10,43 Simas Danamas Instrumen Negara 1.280,29 0,06 0,65 7,76 Simas Danamas Mantap Plus 1.414,87 0,08 0,85 8,79 Tiga Pilar Dana Tetap 2.063,52 (0,38) (2,33) 16,49 Trim Dana Stabil 1.671,95 0,08 0,79 10,14 TRIM Dana Tetap 2 1.340,21 0,07 0,75 8,81 ● SAHAM AAA Blue Chip Value Fund 1.486,85 AAA Equity Fund 960,11 Bahana Dana Prima 11.318,66 Batavia Dana Saham 37.449,27 Batavia Dana Saham Agro 1.149,38 Batavia Dana Saham Optimal 1.700,34 Batavia Dana Saham Syariah 1.448,42 BIG Bhakti Ekuitas 2.293,26 BNI Dana Berkembang 2.132,44 BNP Paribas Infrastruktur Plus (d/h Fortis Infrastruktur Plus) 2.200,36 BNP Paribas Ekuitas (d/h Fortis Ekuitas) 13.219,21 BNP Paribas Maxi Saham (d/h Fortis Maxi Saham) 1.293,86 BNP Paribas Pesona Amanah (d/h Fortis Pesona Amanah) 1.661,11 BNP Paribas Solaris (d/h Fortis Solaris) 1.637,74 Cipta Syariah Equity 1.333,12 Dana Ekuitas Andalan 3.343,50 Dana Ekuitas Prima 3.245,23 Dana Pratama Ekuitas 5.764,25 Danareksa Mawar 6.345,39 Danareksa Mawar Agresif 1.010,62 Danareksa Mawar Fokus10 1.377,55 First State Dividend Yield Fund 2.985,62 First State IndoEquity Peka Fund 1.209,96 First State Indoequity Sectoral Fund 4.012,81 First State Indoequity Value Select Fund 1.192,99 GMT Dana Ekuitas 2.424,62 HPAM Ultima Ekuitas I 1.211,39 Jisawi Saham 1.705,12 Lautandhana Equity 1.473,63 Lautandhana Equity Progresif 604,37 Makinta Growth Fund 1.047,98 Makinta Mantap 4.140,42 Mandiri Investa Atraktif 3.538,94 Mandiri Investa Atraktif Syariah 1.199,49 Mandiri Investa UGM 2.163,82 Manulife Dana Saham 9.007,11 Manulife Saham Andalan 1.481,77 Manulife Syariah Sektoral Amanah 2.720,43 Mega Dana Saham 1.112,72 Mega Dana Saham Syariah 2.045,65 Nikko Saham Nusantara 1.586,95 NISP Indeks Saham Progresif 1.552,68 Panin Dana Maksima 47.640,39 Panin Dana Prima 2.246,47 Phinisi Dana Saham 15.967,55 PNM Ekuitas Syariah 1.573,53 Pratama Saham 3.773,16 RD AXA Citradinamis 3.459,97 RD Bahana Equity Smart 1.263,62 RD CIMB-Principal Equity Aggressive 2.728,20 RD CIMB-Principal Islamic Equity Growth SY 1.357,40 RD Grow-2-Prospera 2.059,21 RD Indosurya Equity Fund 1.336,72 RD Mega Dana Ekuitas 883,30 RD Millenium Equity 1.490,21 RD MNCapital Nusantara Saham 1.454,11 RD OSK Nusadana Alpha Sector Rotation 1.039,60 RD Pratama Equity 1.269,02
unit link
20 DESEMBER 2010
HASIL INVESTASI (%) 1 HR 30 HR R1 TH
0,91 0,29 (0,15) 0,15 0,41 0,06 1,01 0,37 0,24 (0,25) (0,48) (0,41) 0,44 (0,23) 0,46 (0,12) (0,25) (0,40) 0,78 0,32 (0,51) 0,28 (0,04) 0,12 0,05 (0,12) (1,90) (0,08) (0,24) (0,28) (1,39) (0,95) 0,14 0,54 0,15 (0,02) (0,14) 0,58 (0,17) 1,07 (0,07) 0,30 (0,86) (0,80) (0,02) 0,82 (0,37) 0,11 (0,14) 0,28 1,20 (0,30) 0,13 (0,84) 0,39 (0,20) 0,29 (0,88)
(4,33) 24,21 (3,97) (5,93) 22,33 (6,21) 26,21 (5,71) 23,90 (5,46) 27,44 (5,89) 17,59 4,66 53,54 (2,12) 28,89 (5,53) 27,04 (5,51) 29,17 (5,80) (4,07) 27,38 (3,75) 35,53 (3,83) 28,55 (5,49) 12,07 (4,90) 20,07 (3,36) 27,17 (5,89) 29,54 (5,83) 17,23 (6,17) (6,31) 21,17 (6,08) (5,97) 22,93 (6,66) 16,35 (3,65) 29,93 (2,17) 21,14 (4,92) 27,31 (4,78) 19,49 (2,85) (35,00) 1,59 31,79 3,22 26,55 (4,20) 27,82 (4,17) 19,58 (4,25) 29,37 (6,13) 27,86 (5,13) 31,55 (5,25) 26,06 (5,51) 24,28 (3,62) 16,24 (0,83) 14,26 (5,98) 25,82 (3,29) 92,84 (4,60) 54,71 (6,36) 26,71 (4,65) 16,66 (2,95) 30,61 (6,38) 20,86 (5,52) 23,23 (6,71) 20,43 (5,31) 21,14 (3,53) 31,25 (5,30) 19,43 (7,81) 6,63 (3,51) 5,83 (6,25) 6,78 (4,06) (3,72) -
REKSA DANA Reliance Equity Fund Rencana Cerdas Schroder 90 Plus Equity Fund Schroder Dana Istimewa Schroder Dana Prestasi Plus Schroder Indo Equity Fund Simas Danamas Saham Syailendra Equity Opportunity Fund TRIM Kapital TRIM Kapital Plus TRIM Syariah Saham
NAB (Rp)
HASIL INVESTASI (%) 1 HR 30 HR R1 TH
1.784,91 9.822,50 1.270,19 4.522,91 20.012,77 1.406,40 1.619,49 2.448,05 5.971,70 2.277,87 1.060,69
1,81 (0,02) (0,40) (0,67) (0,05) (0,16) (0,37) (0,40) 0,06 (0,37) 0,58
(0,77) (4,95) (4,56) (5,23) (5,62) (6,05) (2,74) (3,78) (1,43) (0,72) (2,61)
16,85 29,49 34,23 26,48 32,73 24,54 47,05 27,55 30,71 22,87
● CAMPURAN AAA Amanah Syariah Fund 1.907,11 AAA Balanced Fund 3.116,27 AIM Trust Imperial 1.319,83 Bahana Dana Infrastruktur 6.383,27 Bahana Dana Selaras 5.346,60 Bahana Kombinasi Arjuna 2.565,65 Bahana Quant Strategy 1.033,89 Batavia Dana Dinamis 2.357,13 Batavia USD Balanced Asia 0,9856 BIG Bhakti Kombinasi 1.405,21 BNI Dana Plus Syariah 1.289,75 BNP Paribas Equitra Amanah (d/h Fortis Equitra Amanah) 1.358,05 BNP Paribas Komoditas Plus (d/h Fortis Komoditas Plus) 1.182,12 Brent Dana Fleksi 2.368,21 Capital Syariah Fleksi 1.270,22 Cipta Balance 2.904,20 Cipta Dinamika 1.075,57 Cipta Syariah Balance 18.016,39 Citragold 4.677,31 Dana Selaras Dinamis 1.239,20 Danamas Fleksi 2.099,91 Danareksa Anggrek 4.476,05 Danareksa Anggrek Fleksibel 2.909,46 Danareksa Syariah Berimbang 4.611,59 First State Ind. Balanced Fund 1.312,45 First State Indo. Liquid Plus Fund 1.462,26 First State MultiStrategy Fund 2.766,90 Fortis Dana Investa 1.887,21 Fortis Equitra 2.588,06 Fortis Pesona 1.978,23 Garuda Satu 4.755,32 Goldmany Dana Fleksi 946,91 Harvestindo Istimewa 1.062,01 HPAM Premium-1 948,71 IPB Syariah 2.184,46 Jakarta Flexi Plus 553,68 Jisawi Flexi 2.042,63 Kharisma Dana Kombinasi 1.189,20 Lautandhana Balanced Fund 1.784,29 Lautandhana UGM Fund 632,61 Makara Prima 1.470,75 Mandiri Investa Aktif 2.723,11 Mandiri Investa Syariah Berimbang 2.409,76 Manulife Dana Campuran II 1.917,61 Manulife Dana Stabil Berimbang 1.362,41 Manulife Dana Tumbuh Berimbang 1.509,45 Mega Dana Campuran 1.560,52 Mega Dana Kombinasi 998,98 MRS FLEX KRESNA 1.534,41 Net Dana Flexi 1.127,60 NISP Dana Handal 1.838,24 NISP Flexigrowth 1.309,55 Optima Fleksi 1.073,70 Optima Seimbang 136,63 Panin Dana Unggulan 4.072,35 Panin Dana US Dollar 1,332330 Phillip Rupiah Balanced Fund 1.534,58 Pratama Berimbang 2.635,15 Premier Citra Optima 2.134,93 Prospera Balance 3.966,87 RD Bahana Balance Smart 1.551,31 RD Batavia Prima Ekspektasi 2.551,72 RD BNP Paribas Pro Balance 1.002,22 RD BNP Paribas Spektra 1.137,80 RD CIMB-Principal Balanced Growth 2.436,31 RD CIMB-Principal Islamic Balanced Growth 1.342,19 RD CIMB-Principal UGM Balanced 1.555,62 RD Falcon Asia Optima Plus 1.419,45 RD GMT Dana Fleksi 1.846,67 RD Guru 1.298,16 RD Harvestindo Maxima 1.000,33 RD Indosurya Balance Fund 1.311,59 RD Ins Dana Kombinasi 1.248,21 RD Maestroberimbang 3.503,13 RD Mega Dana Kombinasi Dua 950,05 RD Nikko BUMN Plus 1.421,03 RD Nusadana Kombinasi Maxima 1.551,27 RD Panin Dana Bersama 3.912,66 RD PNM Syariah 3.145,17 RD Prima 974,59 RD Si Dana Batavia CPI 1.291,09 RD Syariah Batasa Kombinasi 717,54 RD TFI [X]-TRA Dinamis 2.508,94 Reksa Dana Kresna Flexima 1.610,77 Reksa Dana Kresna Ultima Flexi 1.440,18 Reksadana Gani Flexi Fund 1.892,49 Reksadana Keraton 1.944,92 Reksadana Kresna Optimus 2.774,43 Reksadana Mega Dana Syariah 1.677,03 Reksadana Mega Sri Kehati Harmoni 1.120,34 Sam Dana Berkembang 10.584,95 Sam Syariah Berimbang 1.195,89 Schroder Dana Kombinasi 2.175,33 Schroder Dana Prestasi 20.488,13 Schroder Dana Terpadu II 2.353,56 Schroder Providence Fund 2.426,62 Schroder Syariah Balanced Fund 1.489,96 Semesta Dana Maxima 4.709,03 Simas Satu 3.503,20 Star Balanced 2.513,58 Syailendra Balance Opportunity Fund 1.536,39 TRIM Kombinasi 2 1.319,15 TRIM Syariah Berimbang 1.536,27 Valbury Inklusi 1.186,85
1,04 0,35 0,03 0,58 (0,05) (0,01) 0,74 (0,39) (0,07) 0,13 (0,01) 0,13 0,41 0,18 0,46 (0,09) 0,09 (0,27) 0,01 (0,07) 0,10 (0,03) (0,08) 0,47 0,24 0,04 (0,05) 0,08 (0,17) 0,04 0,58 (2,10) (0,01) (9,15) 0,92 0,10 (0,10) 0,52 (0,36) (2,35) 0,07 (0,01) 0,30 (0,24) (0,36) (0,17) (0,05) 0,32 0,12 0,32 (0,22) 0,11 0,13 0,00 (0,52) (0,12) 0,37 (0,25) (0,01) 0,34 (0,17) 0,10 (0,96) (0,61) 0,26 1,18 0,15 1,49 (0,08) (0,66) 0,01 (0,09) 0,05 0,04 (0,40) (0,74) 0,28 (1,02) 0,55 0,22 0,19 0,52 0,09 0,69 0,11 (0,37) (1,56) 0,51 0,61 0,42 (0,00) 0,86 0,02 (0,32) (0,18) (0,12) 0,45 (0,90) (0,21) 0,36 (0,18) 0,20 0,44 (1,84)
(3,56) (3,18) 1,43 (4,12) (3,68) (3,32) (5,65) (4,32) 4,12 (1,04) (1,42) (3,16) 36,74 (3,85) (2,00) (2,25) (5,92) (4,74) (4,19) 1,02 (5,55) (6,69) (2,36) (2,50) (0,23) (5,74) (5,07) (4,13) (2,32) (2,39) (3,67) (0,14) (9,29) (3,02) (1,48) (3,88) (0,98) (4,48) (20,54) (0,43) (3,80) (2,86) (4,74) (3,26) (4,38) (2,08) 204,67 (5,58) (4,70) (1,90) (4,42) 0,24 (0,00) (4,70) (0,91) (4,14) (2,72) (2,68) (1,19) (4,22) (4,66) (4,08) (5,07) (6,07) (3,87) (3,64) (1,10) (0,39) (2,97) (3,55) 0,80 (5,05) (3,92) (3,79) (2,36) (3,60) (2,51) (0,34) (4,52) (3,42) (3,57) (4,90) (2,42) 4,58 (2,37) (3,39) (3,66) (3,88) (1,75) (0,98) (1,74) (5,41) (3,21) (4,79) (3,24) 2,20 (3,74) (4,64) (0,67) (0,59) (1,91) 0,39
19,33 22,47 (9,30) 20,49 18,61 19,73 25,72 33,82 16,95 0,30 12,54 73,55 10,79 4,46 30,32 22,30 20,21 10,06 14,46 19,86 22,79 23,21 (2,95) 19,15 15,95 17,57 5,31 3,83 18,82 538,74 11,55 26,24 (9,24) 22,60 10,72 (32,70) 10,93 19,57 15,07 19,99 15,34 24,25 15,47 (40,36) 17,67 14,77 12,35 19,40 10,00 (87,16) 61,51 8,23 13,98 24,97 4,82 32,57 18,77 30,86 20,23 17,65 24,36 12,07 1,23 23,50 5,01 9,91 11,90 19,89 36,47 21,49 70,02 9,42 12,56 (1,91) 11,67 10,34 6,90 40,47 52,15 94,78 16,08 31,02 9,02 30,11 16,45 25,99 17,24 43,27 21,67 24,38 32,79 16,15 21,24 24,04
1.000,99 1.001,05 1.096,23 - 0,74 841,02 - (0,45) 1.118,57 - 0,71 1.061,71 - (1,56) 1.061,77 - 0,61 1.008,72 0,08 (0,66) 1.030,83 0,08 0,05 1.023,91 0,06 (1,27) 1.007,27 0,06 0,55 1.002,34 - 0,77 1.016,77 - 0,65 994,73 - 0,82 1.014,92 - (1,59) 1.032,18 - 2,12 993,94 - 0,24 1,007514 - 0,53 902,52 - 0,16 1.501,99 - 0,38 1.101,33 - 0,09 829,13 - 0,72 1.146,29 - 0,24 1.008,18 - (2,38) 1.009,50 - 0,69 1.080,49 - 2,75 1.112,79 (0,03) (2,26) 1,052953 (0,05) (1,18) 1,011288 0,05 0,54 1,017268 0,05 0,47 1,010075 0,03 0,36 1,059734 - 0,12 1.065,93 - 0,78 1.133,49 - 0,57 1.118,64 - 0,77 1.090,96 - 0,91 1.059,76 - 0,49 1.026,65 - 0,95 1.004,72 - 0,88 991,55 1,007012 - (5,39) 1.037,20 - (0,13) 1.065,11 - (1,02) 1.026,35 0,10 1,00 1.001,34 - (1,42) 1.020,37 - 0,68 1.023,38 - 1,10 1.100,75 - 0,14 1.119,81 - (0,11) 1.008,22 - 0,73 1.001,97 - 0,20 1.004,54 - (1,15) 1.000,13 - 0,01 1.259,13 - 0,62
9,11 0,01 2,53 0,84 3,99 (2,03) 6,49 1,78 4,44 (7,16) 3,54 (4,84) 13,78 2,96 (2,21) 5,23 12,75 11,78 4,24 11,35 0,49 0,08 6,52 11,99 0,63 1,39 6,69 7,06 7,44
● TERPROTEKSI AAA Reksa Premium Proteksi V (30/11) AAA Reksa Premium Proteksi VI (30/11) Aim Trust Monarch (30/11) Aim Trust Sovereign (30/11) Bahana A Optima Protected Fund 22 (30/11) Bahana A Optima Protected Fund 23 (6/12) Bahana A Optima Protected Fund 24 (30/11) Bahana A Optima Protected Fund 25 Bahana A Optima Protected Fund 26 Bahana A Optima Protected Fund 27 Bahana A Optima Protected Fund 38 Bahana B Optima Protected Fund 28 (30/11) Bahana B Optima Protected Fund 29 (1/12) Bahana B Optima Protected Fund 31 (30/11) Bahana B Optima Protected Fund 33 (20/12) Bahana B Optima Protected Fund 34 (30/11) Bahana B Optima Protected Fund 36 (30/11) Bahana B Optima Protected Fund USD 1 (30/11) Bahana Global Protected Fund 2 (30/11) Bahana Optima Protected Fund (13/12) Bahana Optima Protected Fund 12 (1/12) Bahana Optima Protected Fund 14 (30/11) Bahana Optima Protected Fund 16 (30/11) Bahana Optima Protected Fund 17 (6/12) Bahana Optima Protected Fund 19 (30/11) Bahana Optima Protected Fund 5 (30/11) Bahana Optima Protected Fund 8 Bahana Optima Protected Fund USD 1 Bahana Optima Protected Fund USD 2 Bahana Optima Protected Fund USD 3 Bahana Optima Protected Fund USD 4 Bahana Optima Protected Fund USD 9 (30/11) Bahana Reksa Panin Terproteksi IX (30/11) Bahana Reksa Panin Terproteksi VI (20/12) Bahana Reksa Panin Terproteksi VII (30/11) Bahana Reksa Panin Terproteksi VIII (30/11) Bahana Reksa Panin Terproteksi XI (20/12) Bahana Reksa Panin Terproteksi XII (30/11) Bahana Reksa Panin Terproteksi XIII (30/11) Bahana Reksa Panin Terproteksi XV (30/11) Batavia Proteksi Majapahit USD (US$) (22/11) Batavia Proteksi Nusantara Seri VI (24/11) Batavia Proteksi Optimal I (13/12) Batavia Proteksi Pajajaran Batavia Proteksi Pertiwi II (30/11) Batavia Proteksi Prima 1 (30/11) Batavia Proteksi Prima 2 (30/11) Batavia Proteksi Sentosa I (13/12) Batavia Proteksi Sriwijaya (29/11) Batavia Proteksi Utama 1 (30/11) Batavia Proteksi Utama 3 (30/11) Batavia Proteksi Utama 5 (30/11) Batavia Proteksi Utama 8 (16/12) BNIS Proteksi V (30/11)
B7
SELASA, 21 DESEMBER 2010
REKSA DANA
NAB (Rp)
HASIL INVESTASI (%) 1 HR 30 HR R1 TH
BNP Pariban Selaras (30/11) 1.000,84 - (1,06) BNP Pariban Selaras II (30/11) 1.006,19 - 0,55 BNP Paribas Kapital II (d/h Fortis Kapital II) (30/11) 1.106,67 - 1,39 10,18 BNP Paribas Kapital V (d/h Fortis Kapital V) (30/11) 1.214,81 - 0,24 25,89 BNP Paribas Kapital VI (d/h Fortis Kapital VI) (30/11) 1.197,19 - (1,34) 22,41 BNP Paribas Kapital VIII (d/h Fortis Kapital VIII) (30/11) 1.030,03 - 0,44 Brent Dana Terproteksi I 1.193,81 0,08 0,88 10,80 Capital Proteksi II (30/11) 1.575,80 - 0,65 10,67 CIMB Islamic Sukuk I Syariah (25/11) 1.081,13 - 0,69 11,09 CIMB Islamic Sukuk II Syariah (10/12) 1.031,61 - (2,16) CIMB-Principal CPF CB I (20/12) 999,26 - (0,83) CIMB-Principal CPF IX (13/12) 1.042,85 - 0,35 CIMB-Principal CPF VI (13/12) 1.040,12 - 0,37 9,57 CIMB-Principal CPF VIII (15/12) 1.055,13 - 0,07 9,71 CIMB-Principal CPF X (8/12) 1.007,83 - 0,23 Danareksa Melati Optima Syariah (13/12) 1.025,71 - (2,26) Danareksa Proteksi Dinamis F. (30/11) 1.270,03 - 4,50 10,44 Danareksa Proteksi Melati (29/11) 1.075,59 - 0,71 Danareksa Proteksi Melati III (6/12) 1.084,15 - 1,27 9,61 Danareksa Proteksi Melati IX (29/11) 1.011,66 - 0,11 1,56 Danareksa Proteksi Melati Optima (29/11) 1.060,03 - 0,63 8,99 Danareksa Proteksi Melati Optima Dollar AS (22/11) 1,112153 - 0,05 11,03 Danareksa Proteksi Melati Optima Dollar AS (Rp) 9.923,74 Danareksa Proteksi Melati Optima IV (13/12) 1.053,73 - 0,15 8,84 Danareksa Proteksi Melati Optima V (23/11) 1.086,97 - (3,94) 10,93 Danareksa Proteksi Melati Optima VIII (29/11) 1.002,10 - 0,95 7,62 Danareksa Proteksi Melati Optima X (13/12) 1.053,47 - (0,36) 11,24 Danareksa Proteksi Melati Optima XI (3/12) 1.014,33 - 1,19 11,00 Danareksa Proteksi Melati Optima XII (22/11) 1.014,26 - 0,67 Danareksa Proteksi Melati Optima XIII (23/11) 1.015,61 - 0,79 Danareksa Proteksi Melati Optima XV (9/12) 1.007,95 - 0,79 Danareksa Proteksi Melati Prima (30/11) 1.131,42 - 0,27 2,96 Gani Proteksi 1 (30/11) 1.096,64 - 0,76 9,14 Gani Proteksi 2 (30/11) 1.094,19 - 0,76 9,27 Gani Proteksi 3 (30/11) 1.050,93 - 0,69 HPAM Proteksi Dollar-1 (30/11) 1,006717 - 0,33 IDR Regular Dividend Plan I (30/11) 1.272,12 - 1,14 7,94 IDR Regular Income Plan I (3/12) 1.337,38 - 0,60 6,98 Lautandhan Proteksi Dinamis (30/11) 1.018,37 - 0,52 1,20 Lautandhan Proteksi Dinamis II (30/11) 1.015,68 - (0,06) Lautandhan Proteksi I (30/11) 1.182,40 - 0,14 (0,30) Lautandhan Proteksi II (30/11) 1.184,50 - 0,90 9,32 Lautandhan Proteksi III (30/11) 1.059,83 - 1,22 (1,07) Lautandhan Proteksi IV (30/11) 1.025,73 - 0,96 0,22 Lautandhan Proteksi V (30/11) 1.032,90 - 0,85 (1,28) Lautandhana Iyakkapi Proteksi I (30/11) 1.028,30 - 0,89 (2,06) Lautandhana Proteksi Dinamis III (30/11) 1.035,78 - 1,03 Lautandhana Proteksi Dollar (30/11) 1,008505 - 0,27 Lautandhana Proteksi Syariah 1 (30/11) 1.151,71 - 0,95 11,46 Lautandhana Proteksi VI (30/11) 1.042,06 - 1,03 Lautandhana Proteksi VII (30/11) 1.005,67 - 0,50 Mahanusa Dana Kencana (20/12) 1.603,43 - 0,87 8,02 Mahanusa Dana Traana (25/11) 1.013,38 - 0,51 (1,10) Mahanusa Dragon Protect (20/12) 1.562,51 - (1,86) 5,73 Mahanusa Sovereign Bond Fund (20/12) 1.388,57 - (3,41) 12,90 Mandiri Capital Protected Income Fund 1 (13/12) 1.041,90 - (1,39) 1,61 Mandiri Capital Protected Income Fund 11 (13/12) 1.037,25 - (0,25) (1,65) Mandiri Capital Protected Income Fund 12 (15/12) 1.043,92 - (1,66) 2,82 Mandiri Capital Protected Income Fund 2 (13/12) 1.034,16 - (1,41) 0,97 Mandiri Capital Protected Income Fund 3 (13/12) 1.040,46 - (0,75) 1,35 Mandiri Capital Protected Income Fund 4 (13/12) 1.037,44 - 0,26 3,02 Mandiri Capital Protected Income Fund 6 (13/12) 1.046,75 - (0,36) 6,59 Mandiri Capital Protected Income Fund 7 (13/12) 1.032,07 - (0,25) 7,91 Mandiri Capital Protetected Income Fund 5 (13/12) 1.039,54 - (0,75) (3,72) Mandiri Dana Protec Berkala Obligasi Pemerintah 1.054,66 0,04 (0,55) (0,17) Mandiri Dana Protected Berkala 1.083,74 (0,15) 0,71 16,82 Mandiri Dana Protected Berkala Seri 2 (30/11) 1.014,06 - 0,43 (2,03) Mandiri Dana Protected Berkala Seri 3 (30/11) 1.040,01 - 1,02 0,58 Mandiri Dana Protected Berkala Seri 4 (15/12) 1.033,90 - 0,80 (0,01) Mandiri Dana Protected Berkala Seri 5 (15/12) 1.032,33 - 0,77 0,30 Mandiri Investa Terprot. Pend. Berkala Syariah 1 (10/12) 1.022,93 - (1,73) Mandiri Investa Terproteksi 2010 seri 1 (30/11) 1.033,74 - 1,82 Mandiri Investa Terproteksi 2010 seri 2 (6/12) 1.000,00 Mandiri Investa Terproteksi Pendp. Berkala (8/12) 1.016,46 - 1,18 Mandiri Investasi Terproteksi 2 (30/11) 991,80 - 0,71 Mandiri Investasi Terproteksi 3 (15/12) 1.041,71 - (0,16) Mandiri Investasi Terproteksi Syariah Seri 1 (10/12) 1.023,17 - (2,32) Mandiri Protected Dana Bertahap (13/12) 1.002,39 - 0,29 3,60 Mandiri Protected Income Fund Dollar (USD) (30/11) 1,1398 - 0,09 15,35 Mandiri Protected Regular Income Fund 6 (13/12) 1.024,99 - (0,98) 2,17 Mandiri Protected Regular Income Fund 7 (13/12) 1.038,49 - (0,73) 10,05 Mandiri Protected Regular Income Fund 8 (15/12) 1.111,28 - (0,12) 8,26 Mandiri Protected Reguler Income Fund 3 1.029,61 0,10 (0,40) (2,65) Mandiri Protected Reguler Income Fund 5 (13/12) 1.041,28 - (1,38) (0,26) Mandiri Syariah Terproteksi Pend Prima 2 (30/11) 1.061,68 - (0,57) 0,25 Mandiri Syariah Terproteksi Pend Prima 3 (30/11) 1.035,25 - (0,56) 1,86 Mandiri Syariah Terproteksi Pend. Prima I (30/11) 1.060,99 - (1,39) 5,08 Mandiri Terproteksi Dana Pend Berkala 5 (15/12) 1.049,81 - (0,70) 3,14 Mandiri Terproteksi Dana Pend. Berkala 10 (15/12) 1.043,43 - (1,02) 2,81 Mandiri Terproteksi Dana Pend. Berkala 11 (15/12) 1.036,52 - (1,61) 3,30 Mandiri Terproteksi Dana Pend. Berkala 16 (20/12) 1.015,69 - (1,29) Mandiri Terproteksi Dana Pend. Berkala 19 (10/12) 1.023,03 - (2,33) Mandiri Terproteksi Dana Pend. Berkala 2 (30/11) 996,17 - 0,96 10,90 Mandiri Terproteksi Dana Pend. Berkala 3 (30/11) 1.015,02 - 1,16 3,09 Mandiri Terproteksi Dana Pend. Berkala 4 (30/11) 1.006,69 - 0,61 10,53 Mandiri Terproteksi Dana Pend. Berkala 7 (15/12) 1.036,98 - (0,98) 3,99 Mandiri Terproteksi Dana Pend. Berkala 8 (30/11) 997,57 - 0,88 10,36 Mandiri Terproteksi Dana Pendapatan Berkala 17 (13/12) 986,34 - 2,38 Mandiri Terproteksi Obligasi Pemerintah Dollar (30/11) 1,1394 - 1,34 9,04 Mandiri Terproteksi Obligasi Pemerintah Dollar 2 (3/12) 1,078390 - 0,90 7,84 Mandiri Terproteksi Pendapatan Berkala Seri 7 (15/12) 1.036,50 - (0,29) Mega Dana Terproteksi V (30/11) 1.011,99 - 0,26 Net Dana Proteksi I (30/11) 1.500,48 - 0,90 12,29 Net Dana Proteksi II (30/11) 1.440,00 - 1,10 12,12 Net Dana Proteksi III (30/11) 1.350,80 - 1,30 13,84 Net Dana Proteksi IV (30/11) 1.147,09 - 0,96 Net Dana Proteksi V (30/11) 1.078,58 - 0,93 NISP Proteksi Dinamis Seri 11 (30/11) 1.048,10 - 1,74 NISP Proteksi Dinamis Seri 3 (25/10) 1.224,28 - 0,59 9,14 NISP Proteksi Dinamis Seri 4 (25/11) 1.362,34 - 0,74 11,89 NISP Proteksi Dinamis Seri 6 (15/12) 1.180,67 - 0,65 8,22 NISP Proteksi Dinamis Seri 7 (13/12) 1.053,51 - 0,86 NISP Proteksi Dinamis Seri 8 (30/11) 1.070,32 - (1,17) NISP Proteksi Income Plus I (17/12) 1.254,03 - 0,72 12,61 NISP Proteksi Income Plus III (26/11) 1.326,42 - 0,86 21,62 NISP Proteksi Income Plus IV (1/12) 1.103,24 - 0,86 10,89 NISP Proteksi Income Plus VI (30/11) 1.132,43 - 0,95 11,58 NISP Proteksi Income Plus VII (1/12) 1.094,47 - 0,88 11,16 NISP Proteksi Income Plus VIII 1.014,48 0,19 (0,50) Panin Berdeviden (30/11) 1.036,55 - 1,25 1,40 RD Mega Dana Terproteksi III (30/11) 1.029,71 - 1,04 (3,33) RD Mega Dana Terproteksi IV (30/11) 996,41 - (0,30) (5,14) RD Mega Dana Terproteksi VI (30/11) 1.008,26 - 0,14 RD Terproteksi BNIS Proteksi I (30/11) 1.304,85 - 0,73 8,61 RD Terproteksi BNIS Proteksi II (30/11) 1.309,67 - 0,77 9,98 RD Terproteksi BNIS Proteksi IV (30/11) 1.020,98 - 0,83 0,39 Rd Terproteksi CIMB-Principal CPF VII (30/11) 957,39 - (0,55) 0,12 RD Terproteksi Mahanusa Dana Prestasi (15/12) 1.065,10 - 0,93 0,51 RD Terproteksi Manulife Dana Tetap Harapan 2.190,88 (0,71) (5,82) 21,89 RD Terproteksi Mega Dana Terproteksi VII (30/11) 1.019,73 - 0,63 RD Terproteksi Recapital Proteksi III (30/11) 975,63 - (2,03) RDT BNIS Proteksi IX USD (30/11) 1,0732 - 0,44 5,38 RDT CIMB Principal CPF XI (29/11) 998,54 RDT Danareksa Proteksi Maxima I (30/11) 1.002,01 - 0,00 RDT Danareksa Proteksi Maxima II (30/11) 1.002,01 - 0,00 RDT Danareksa Proteksi Melati Optima XXI (30/11) 999,93 - (0,05) RDT Danareksa Proteksi Melati Optima XXII (30/11) 989,78 - (0,02) RDT Danareksa Proteksi Melati Optima XXIII (30/11) 999,39 - 0,00 RdT Mandiri Amanah Syariah Prot. Dollar Fund (17/12) 1,069870 - 1,05 3,97 RdT Mandiri Amanah Syariah Prot. Rupiah Fund (16/12) 1.023,24 - 0,17 2,32 RDT Mandiri Terpro Dana PDPT BK Seri 18 (30/11) 1.006,80 - 0,77 RDT Manulife Harapan US Dollar Seri I (30/11) 1,129410 - 0,41 7,76 RDT OSK Nusadana Capital Protected Fund (2/12) 1.001,24 - 0,75 RDT OSK Nusadana Capital Protected Fund II (9/12) 1.007,94 - 0,79 Recapital Proteksi IV Seri I (30/11) 998,88 - 0,04 Reksadana Capital Proteksi-1 (30/11) 1.502,07 - 0,85 3,45 Reksadana Danamas Terproteksi I (30/11) 1.547,73 - 0,43 6,29 Reksadana Mega Dana Terproteksi I (30/11) 1.608,94 - 1,04 9,15 Reksadana Mega Dana Terproteksi II (30/11) 1.262,88 - 0,95 7,76 Samuel Dana Obligasi Terproteksi (30/11) 806,60 - 1,02 (8,96) Schroder Regular Income Plan IV (13/12) 1.069,97 - 0,83 8,86 Schroder Regular Income Plan IX (15/12) 1.045,43 - 0,15 Schroder Regular Income Plan VII (15/12) 1.153,64 - 0,38 22,38 Schroder Regular Income Plan VIII (15/12) 1.165,56 - 0,95 23,32 Schroder Regular Income Plan X (25/11) 1.000,00 - (1,06) Schroder Regular Income Plan XI (25/11) 1.005,14 - 0,51 Schroder Regular Income Plan XII (25/11) 1.010,23 - 0,55 Si Dana Batavia X (30/11) 1.001,34 - (1,42) 1,39 Si Dana Proteksi Batavia USD I (30/11) 1,078236 - 0,51 6,21 Si Dana Proteksi Batavia USD II (30/11) 1,083745 - 0,54 6,61 Si Dana Proteksi Batavia XI (30/11) 1.121,50 - 0,77 9,23 Si Dana Proteksi Batavia XII (30/11) 1.115,85 - 0,75 8,96 Si Dana Proteksi Batavia XVII 1.009,30 (0,01) 0,69 0,93 Si Dana Proteksi Batavia XVIII (30/11) 1.054,48 - 0,91 Si Dana Proteksi Global Bond Fund 1.395,42 0,13 (2,38) 13,69 Si Dana Proteksi Global Bonds Fund 2 (3/12) 1.089,01 - 0,20 12,45 Si Dana Proteksi Parahyangan (30/11) 1.080,40 - 1,00 Syailendra Capital Protected Fund 1 (30/11) 1.247,57 - 0,94 11,97 Syailendra Capital Protected Fund 2 (30/11) 1.040,43 - 1,19 14,03 Terproteksi Schroder Regular Income Plan III (13/12) 1.124,14 - 0,29 (2,54) TRIM Gebyar Terproteksi I (13/12) 1.367,91 - 0,19 8,53 Trim Lestari 2 (30/11) 1.621,69 - 1,08 6,72 Trim Syariah Terproteksi Prima II (30/11) 1.252,24 - 1,33 13,14
REKSA DANA
NAB (Rp)
HASIL INVESTASI (%) 1 HR 30 HR R1 TH
Produk
TRIM Terproteksi Lestari 3 (30/11) Trim Terproteksi Prima (30/11) Trim Terproteksi Prima II (30/11) TRIM Terproteksi Prima IV (30/11)
1.167,05 1.245,91 1.256,32 956,03
-
0,87 1,00 1,23 -
13,21 0,78 3,65 -
● PASAR UANG AAA Money Market Fund Bahana Dana Likuid Batavia Dana Kas Maxima Big Dana Lancar Danamas Rupiah Danamas Rupiah Plus Danareksa Gebyar Dana Likuid Danareksa Seruni Pasar Uang II Danareksa Seruni Pasar Uang III Lautandhana Liquid Mandiri Investa Pasar Uang Manulife Dana Kas II Manulife Flexinvest Plus MRS Cash Kresna Nikko Kas Manajemen NISP Dana Siaga Phillip Money Market Fund RD PNM Puas Reksadana Mega Dana Kas Riau Liquid Fund Schroder Dana Likuid TRIM Kas 2
1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00 1.000,00
-
0,60 0,35 0,49 0,66 0,32 0,45 0,49 0,50 0,46 0,42 0,50 0,28 0,22 0,34 0,67 0,44 0,53 0,41 0,32 0,58 0,41
8,06 5,25 6,31 8,65 4,73 5,69 5,63 6,08 6,21 4,04 4,00 5,38 8,13 5,72 7,04 4,82 4,02 7,57 5,11
● INDEKS Danareksa Indeks Syariah RD Kresna Indeks 45
2.119,71 2.781,78
0,84 (6,27) 0,15 (6,97)
15,56 26,38
19.929,22 (0,38) (3,28) 638,69 0,17 (6,80)
18,26 29,69
● ETF ABF IBI Fund RD Premier ETF LQ-45 ● PENYERTAAN TERBATAS Mandiri Optima Terbatas (juta) Mandiri Optima Terbatas 2 (juta) Mandiri Optima Terbatas 3 (juta) RDPT AAA State Owned Enter. Infras. Fund (juta) RDPT Danareksa BUMN Fund 2010 Microfinancing RDPT Mega Saham Maxima (juta) RDPT Syailendra Growth Fund (juta) RDPT Dhanawibawa Eksklusif Terbatas I (juta)
5.000,00 5.000,00 5.000,00 5.134,08 5.000,00 5.000,00 5.000,00 5.679,32
0,13 0,46 - (0,08)
-
Koreksi NAB (17/12): ITB-Niaga
1.852,41
- (0,84)
8,62
saham 20 DESEMBER 2010 Kode
Emiten
Harga
(+/-)
(%)
10 Saham Pencetak Laba Terbesar (Rp) INDS DSSA ASII AALI PTBA UNVR LSIP INTP ADRO JTPE
Indospring Tbk Dian Swastatika Sentosa Tbk Astra International Tbk Astra Agro Lestari Tbk Tambang Batubara Bukit AsamTb Unilever Indonesia Tbk PP London Sumatra Indonesia T Indocement Tunggal Prakasa Tb Adaro Energy Tbk. Jasuindo Tiga Perkasa Tbk
11.000 18.050 51.250 23.650 21.300 15.650 11.450 16.300 2.500 1.130
1.200 1.050 950 550 450 450 350 300 200 140
12,24 6,18 1,89 2,38 2,16 2,96 3,15 1,88 8,70 14,14
10 Saham Pencetak Laba Terbesar (%) AHAP CENT JTPE INDS VOKS ADRO MICE DSSA BNBR AISA
Asuransi Harta Aman P Tbk Centrin Online Tbk. Jasuindo Tiga Perkasa Tbk Indospring Tbk Voksel Electric Tbk Adaro Energy Tbk. Multi Indocitra Tbk Dian Swastatika Sentosa Tbk Bakrie & Brothers Tbk Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk
127 190 1.130 11.000 480 2.500 435 18.050 69 800
20 24 140 1.200 40 200 30 1.050 4 40
18,69 14,46 14,14 12,24 9,09 8,70 7,41 6,18 6,15 5,26
(650) (500) (500) (400) (300) (250) (225) (150) (150) (150)
(4,35) (1,28) (1,72) (2,92) (2,68) (2,44) (5,96) (5,45) (2,59) (2,34)
(17) (60) (22) (15) (20) (20) (70) (7) (150) (40)
(17,17) (13,48) (11,17) (10,34) (8,33) (8,00) (7,14) (7,00) (6,98) (6,90)
10 Saham Pencetak Rugi Terbesar (Rp) AUTO GGRM HMSP BTPN MYOR BBRI NIPS AMRT BDMN BMRI
Astra Otoparts Tbk Gudang Garam Tbk H M Sampoerna Tbk Bank Tabungan Pensiunan Nasio Mayora Indah Tbk Bank Rakyat Indonesia Tbk Nipress Tbk Sumber Alfaria Trijaya Tbk Bank Danamon Tbk Bank Mandiri (Persero) Tbk
14.300 38.700 28.500 13.300 10.900 10.000 3.550 2.600 5.650 6.250
10 Saham Pencetak Rugi Terbesar (%) TIRT BSIM BPFI GPRA SSTM POLY BSDE LPPS BNGA IDKM
Tirta Mahakam Resources Tbk Bank Sinarmas Tbk. Batavia Prosperindo Finance T Perdana Gapuraprima Tbk Sunson Textile Manufacture Tb Asia Pacific Fibers Tbk Bumi Serpong Damai Tbk Lippo Securities Tbk Bank CIMB Niaga Tbk Indosiar Karya Media Tbk
82 385 175 130 220 230 910 93 2.000 540
kurs transaksi bi 20 DESEMBER 2010 Mata Uang Amerika (USD) Australia (AUD) Brunei (BND) Cina (CNY) Denmark (DKK) Euro (EUR) Filipina (PHP) Hong Kong (HKD) Inggris (GBP) Jepang (JPY 100) Kanada (CAD) Korea (WON) Malaysia (MYR) Norwegia (NOK) Papua Nugini (PGK) Selandia Baru (NZD) Singapura (SGD) Swedia (SEK) Swiss (CHF) Thailand (THB)
Kurs Jual
Kurs Beli
9.090,00 8.981,83 6.885,84 1.364,39 1.605,16 11.954,26 205,70 1.168,82 14.080,41 10.814,99 8.980,44 7,79 2.892,14 1.518,70 3.754,17 6.686,60 6.885,84 1.327,96 9.368,24 301,49
9.000,00 8.886,60 6.815,08 1.350,88 1.588,23 11.833,20 203,16 1.157,09 13.936,50 10.702,82 8.887,13 7,71 2.860,78 1.497,75 3.453,30 6.615,00 6.815,08 1.314,23 9.270,70 298,01
Harga Per Unit (Rupiah)
Prudential Life Assurance PRUlink Rupiah Managed Fund PRUlink Rupiah Managed Fund plus PRUlink USD Fixed Income Fund PRUlink Rupiah Equity Fund PRUlink Rupiah Fixed Income Fund PRUlink Rupiah Cash Fund PRUlink Syariah Rupiah Managed Fund PRUlink Syariah Rupiah Equity Fund PRUlink Syariah Rp. Cash & Bond Fund
20/12/2010 5.992,39 1.945,18 2,31004 10.940,50 3.471,27 2.323,21 1.547,53 1.521,58 1.306,55
17/12/2010 6.008,56 1.951,51 2,31410 10.992,63 3.480,65 2.322,62 1.536,01 1.507,80 1.298,59
Sun Life Financial Indonesia Brilliance Aggressive Brilliance Moderate Brilliance Conservative Brilliance Xtra Aggressive Brilliance Xtra Dynamic Brilliance Xtra Prima Brilliance Xtra Progressive Brilliance USD Managed Fund Optima Principal Value Brilliance Aggressive Multi Plus Fund Brilliance Hasanah Balanced Fund Brilliance Hasanah Equity Fund Salam Equity Fund Salam Balanced Fund Maxi Fund 1
17/12/2010 9.550,17 5.414,90 2.209,69 1.357,00 1.445,42 1.505,32 1.206,10 2,1933 1.113,11 1.797,67 1.062,13 1.267,94 998,78 985,37 1.000,11
16/12/2010 9.507,94 5.395,16 2.216,73 1.348,07 1.442,72 1.509,08 1.207,91 2,2014 1.116,76 1.791,93 1.059,01 1.263,17 993,61 980,87 1.000,00
Sequis Life Sequis Life Rupiah Equity Fund Sequis Life Rupiah Managed Fund Sequis Life Rupiah Stable Fund Sequis Life Rupiah Cash Fund Sequis Life US Dollar Stable Fund Rupiah Golden Fixed Income Fund Rupiah Golden Equity Fund Rupiah Golden Managed Fund Syariah Rupiah Balanced Fund
17/12/2010 20.022,83 2.357,78 1.537,43 1.142,00 152,29 1.725,39 2.720,59 2.429,90 1.483,35
16/12/2010 19.933,94 2.349,05 1.545,22 1.141,82 152,51 1.733,18 2.717,77 2.428,77 1.476,44
CIMB Sun Life CSL Link Ekuitas CSL Link Berimbang CSL Link Pasar Uang CSL Link Ekuitas Syariah
17/12/2010 1.153,79 1.095,13 1.025,70 1.122,55
16/12/2010 1.147,60 1.090,54 1.025,53 1.111,99
Manulife Indonesia Pro- Invest Rupiah Fund Pro- InvestUS$ Fund
20/12/2010 3.047,42 1,35080 Jual Beli Manulife Dana Pasar Uang 1.376,86 1.349,32 Manulife Pend Tetap Korporasi 1.435,13 1.406,43 Manulife Pend Tetap Negara 1.687,72 1.653,97 Manulife Dana Ekuitas 6.226,44 6.101,91 Manulife Dana Berimbang 1.605,54 1.573,43 Manulife Dana Ekuitas Syariah 1.844,97 1.808,07 Manulife Dana Berimbang Syariah 1.172,32 1.148,87 Manulife Dana Pasar Uang Syariah 1.020,84 1.000,42 Manulife Pendapatan Tetap Dollar 1,17490 0,15140 Manulife Dana Ekuitas Indonesia-China1.218,45 1.194,08 Manulife Dana Ekuitas Indonesia-China ($) 0,13488 0,13218
17/12/2010 3.047,18 1,35083 Jual Beli 1.376,76 1.349,22 1.441,29 1.412,46 1.697,10 1.663,16 6.203,31 6.079,24 1.606,76 1.574,62 1.837,80 1.801,04 1.171,50 1.148,07 1.020,78 1.000,36 1,17869 1,15512 1.215,39 1.191,08 0,13450 0,13181
John Hancock Indonesia
20/12/2010 17/12/2010 Jual Beli Jual Beli 10.073,05 9.569,4010.033,54 9.531,86 5.681,93 5.397,83 5.686,06 5.401,76 1.805,82 1.715,53 1.815,54 1.724,76
Signature Link Adventurous Signature Link Balanced Signature Link Cautious
deposito (Rp/US$) Bank Bank BCA Bank Mandiri Bank Danamon Artha Graha Bank BII Bank BNI Bank BRI Bank BTN Bank UOB Buana Bank Mutiara Bank DKI Bank Mega Bank CIMB Niaga Bank OCBC NISP Bank Panin Bank Permata Bank Swadesi BUKOPIN Bumiputera Mayapada Persyarikatan Bintang Manunggal Bank Ekonomi Bank Kesawan Bank Mayora
1 Bln (%)
3 Bln (%)
5,00/0,20 5,25/0,25 5,25/0,25 6,25/2,00 5,75/0,75 5,50/0,25 5,50/0,75 6,25/2,75 5,25/2,25 6,50/0,75 6,50/1,50 7,00/3,25 5,75/1,75 5,50/0,60 6,50/1,25 6,00/1,25 6,75/2,50 6,00/1,50 7,50/1,25 7,00/--7,25/--7,75/--6,00/--7,25/2,75 6,00/---
5,25/0,20 5,25/0,25 5,50/0,25 6,25/2,00 5,75/0,75 5,50/0,25 5,50/0,75 6,25/2,75 5,00/2,25 6,50/0,75 6,50/1,50 7,00/3,25 6,00/1,75 5,50/0,60 6,50/1,25 6,00/1,25 7,00/2,50 6,25/1,50 7,75/1,25 7,50/--7,25/--7,75/--6,50/--7,25/2,75 6,00/---
6 Bln (%) 12 Bln (%) 5,50/0,20 5,75/0,25 6,00/0,25 6,25/2,00 5,75/0,75 6,25/0,25 6,00/0,75 6,50/2,75 5,00/2,25 6,50/0,75 7,00/1,50 7,00/3,25 6,25/2,00 5,50/0,60 6,50/1,75 6,00/1,25 7,25/2,50 6,50/1,50 8,00/1,25 7,75/--7,25/--7,50/--7,00/--7,25/2,75 6,00/---
5,75/0,35 6,00/0,50 6,00/0,25 6,25/2,00 5,75/0,75 6,25/0,25 6,00/0,75 6,50/2,75 5,00/2,25 6,50/0,75 7,00/1,50 7,00/3,25 6,50/2,00 5,50/0,60 6,50/1,75 6,00/1,25 7,25/2,50 6,75/1,50 8,25/1,25 8,00/--7,25/--7,50/--7,00/--7,25/2,75 6,00/---
kurs valuta/pajak 20 DESEMBER 2010 MATA UANG
KURS PAJAK BEA MASUK
Amerika (USD) Australia (AUD) Brunei (BND) China (CHY) Denmark (DKK) Euro (EUR) Hong Kong (HKD) India (INR) Inggris (GBP) Jepang (JPY) Kanada (CAD) Korea (WON) Kuwait (KWD) Malaysia (MYR) Myanmar (BUK) Norwegia (NOK) Pakistan (PKR) Philipina (PHP) Saudi Arabia (SAR) Selandia Baru (NZD) Singapura (SGD) Sri Lanka (LKR) Swedia (SEK) Swiss (CHF) Taiwan (NTD) Thailand (THB)
9.027,00 8.962,19 6.893,89 1.355,43 1.612,79 12.018,19 1.160,86 199,67 14.173,29 107,70 8.986,74 7,86 32.023,41 2.879,87 1.406,07 1.521,69 105,20 205,12 2.406,93 6.739,92 6.892,63 81,33 1.325,06 9.370,72 300,14
PT SINAR IRIAWAN JUAL BELI 9.015,00 8.850,00 6.780,00 1.350,00 1.450,00 11.800,00 1.150,00 13.900,00 106,25 8.850,00 6,75 2.840,00 1.350,00 175,00 2.325,00 6.550,00 6.830,00 1.125,00 9.200,00 295,00 297,00
9.075,00 9.000,00 6.870,00 1.385,00 1.700,00 11.950,00 1.180,00 14.150,00 108,25 9.050,00 8,50 2.900,00 1.600,00 240,00 2.450,00 6.750,00 6.895,00 1.375,00 9.375,00 315,00 307,00
Kurs Pajak berlaku 20 - 26 Desember 2010 NAB : Nilai Aktiva Bersih 1 HR : Perubahan NAB dari sebelumnya 30 HR : 30 hari R1 TH : Riil 1 tahun e-mail :
[email protected] Untuk data Reksa Dana dapat juga dilihat di situs: www.tempointeraktif.com/bisnis
digital byte
Spesifikasi Perangkat
SOLUSI AMANKAN KANTOR CABANG Astaro RED 10 berjalan melalui VPN.
HP Luncurkan Laptop 3D JAKARTA –– Hewlett-Packard
(HP) memperkenalkan laptop berlayar tiga dimensi (3D) melalui ENVY 17 3D, yang diluncurkan di Jakarta pada akhir pekan lalu. Sensasi tiga dimensi ini diperkuat pula oleh teknologi audio Beats dan subwoofer HP Triple Bass Reflex. Laptop ini memang dilahirkan sebagai alat hiburan kelas tinggi. Visualisasi di layar diperkuat oleh prosesor grafis discrete ATI Radeon HD 5850 1 gigabita yang menjadikan proses pengolahan informasi multimedia berdefinisi tinggi (HD) berjalan mulus tanpa gangguan. Adapun prosesor sistemnya adalah Intel Core i7 dengan dukungan memori RAM sebesar 8 gigabita. Kapasitas harddisk-nya 2 terabita, sehingga banyak konten berdefinisi tinggi yang bisa disimpan di dalamnya. Layar 17,3 incinya memakai teknologi tiga dimensi stereoscopic. HP menambahkan teknologi 3D Active Shutter Glasses untuk melakukan sinkronisasi nirkabel dengan layar berdefinisi tinggi, sehingga berbagai berkas multimedia bisa ditampilkan dengan baik. "Jika Anda sentuh, dengar, dan lihat, serta rasakan, Anda akan menemukan paduan istimewa antara material berkualitas tinggi, teknologi tercanggih, dan inovatif, serta desain yang elegan," ujar Megawaty Khie, Managing Director Personal Systems Group HP Indonesia. ● DEDDY SINAGA
B8
INTERNET
SELASA, 21 DESEMBER 2010
ejak kasus WikiLeaks mencuat, banyak perusahaan khawatir informasi dan data rahasia mereka mudah bocor. Terlebih jika perusahaan tersebut memiliki banyak kantor cabang. Kebutuhan akan perangkat keamanan jaringan yang mumpuni menjadi semakin mendesak. Saat ini terdapat beberapa perusahaan yang bergerak di bidang layanan keamanan jaringan, salah satu pemainnya adalah Astaro Security Gateway (ASG). Perusahaan asal Jerman ini menggandeng PT Optima Solusindo Informatika dalam memasarkan produknya di Indonesia. Pekan lalu, di Jakarta, Astaro meluncurkan dua produk terbaru, yakni Astaro RED (remote ethernet device) 10, sebuah solusi keamanan jaringan yang dapat dipakai oleh perusahaan dengan satu atau banyak kantor cabang. Produk lainnya adalah Astaro Access Point. Astaro Access Point merupakan perangkat pendukung ASG dalam penggunaan jaringan wireless. Selain berfungsi sebagai penjaga keamanan bandwidth, Astaro Access Point mampu membatasi penggunaan bandwidth yang ber-
S
lebihan, sehingga koneksi jaringan lebih optimal. "Dengan perangkat ini, perusahaan dapat menghemat pengeluaran hingga 80 persen dibanding produk sejenis. Selain itu, perangkat ini sangat membantu perusahaan yang memiliki sumber daya manusia di bidang teknologi informasi terbatas di kantor cabang," ucap Refany Iskandar, Managing Director PT Optima. Astaro RED 10 berjalan melalui VPN (virtual private network) atau tunneling dari kantor pusat ke kantor cabang melalui jalur pribadi yang lebih aman. Sistem ini mirip jaringan yang menggunakan kabel ethernet. Bedanya, dengan Astaro RED 10, kabel ethernet tak diperlukan lagi. Semua perangkat Astaro Security Gateway diperkuat sistem operasi Linux, yang diklaim cukup aman dan mumpuni. Dengan menjalankan lisensi Astaro Essential Firewall, seluruh jaringan langsung terlindungi dari serangan virus, spam, dan hacker. Untuk pengoperasian kantor pusat, cukup mengirim unit Astaro RED 10 berikut serial number ke kantor cabang. Semua sudah bisa langsung terkoneksi tanpa perlu teknisi khusus. Untuk bisa terhubung, kantor cabang cukup menyediakan jaringan Internet dengan kecepatan minimal 256 kbps.
Sebagai sistem keamanan yang vital, Astaro RED 10 seolah menjadi gerbang masuk semua informasi dari dan ke kantor pusat. Semua fasilitas dan fitur keamanan yang terinstal di kantor pusat langsung dapat dinikmati di kantor cabang. Astaro RED 10 dapat men-
Terbungkus dalam kotak berbahan besi antikarat. ● Antarmuka 4 x 10/100 Local Area Network (LAN). ● Antarmuka 1 x 10/100 Wide Area Network (WAN). ● Konsumsi listrik kurang dari 7 watt. ● Tanpa tombol. ● Kapasitas lebih dari 30 Mbit/s VPN. ● Tanpa batasan jumlah pengguna. ●
jangkau hingga 100 kantor cabang. Setiap kantor cabang mampu melayani minimal empat unit personal computer. Sebab, Astaro RED 10 dilengkapi dengan lima port untuk jaringan. Adapun untuk koneksi, bisa melalui dial-up atau modem 3G.
Yang Ditawarkan Astaro RED 10 ●
Mudah dikirim dan diatur dari pusat. – Berfungsi seperti kabel ethernet secara virtual. – Pengaturan koneksi hanya dalam 2 menit. – Konfigurasi terpusat di Astaro Security Gateway – Tak perlu tenaga ahli teknologi informasi di kantor cabang.
●
Efisiensi biaya. – Berukuran kecil dengan harga relatif murah. – Tidak perlu pemeliharaan dan tak ada biaya tambahan di kantor cabang.
●
Unified threat management (UTM) cukup komplet. – Jaringan untuk perusahaan, e-mail, dan penyaring lalu lintas Internet di Astaro Security Gateway pusat dengan OS Linux.
● FIRMAN
METRO
SELASA, 21 DESEMBER 2010
C2
TONY HARTAWAN (TEMPO)
KILAS 24 Desember, Puncak Arus Penumpang Kereta JAKARTA — Tanggal 24 Desember mendatang diperkirakan menjadi puncak arus penumpang kereta api dari Jakarta ke berbagai wilayah. “Puncaknya terjadi tanggal itu. Mungkin karena anak-anak sekolah mulai diliburkan,” ujar Kepala Humas Daerah Operasi I Mateta Rizallulhaq kemarin. Pada tanggal tersebut, reservasi tiket sudah mencapai 95 persen lebih. Sementara itu, dari tanggal 22, 23, dan 25 sampai 27, tingkat reservasi sudah mencapai 90 persen lebih. “Ini terjadi di kelas bisnis maupun eksekutif, semua tujuan,” ujarnya. ● RATNANING ASIH
Gudang Terbakar, Kerugian Rp 1 Miliar JAKARTA — Gudang milik PT
Dwipa Kerta Lestari, perusahaan distributor produk styrofoam kemasan makanan, terbakar sekitar pukul 05.00 WIB kemarin. Api berhasil dipadamkan setelah petugas bekerja keras selama sekitar dua jam. Total kerugian akibat kebakaran gudang, yang beralamat di Jalan Siantan Nomor 32 RT 10 RW 01, Cengkareng, Jakarta Barat, itu, ditaksir mencapai Rp 1 miliar. Dugaan sementara penyebab kebakaran tersebut adalah hubungan arus pendek listrik. “Tapi masih dalam tahap pemeriksaan,” ujar Kepala Seksi Operasi Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Jakarta Barat Endang Chaerudin. ● PINGIT ARIA
Deklarasi Antikorupsi Komunitas Bandara TANGERANG — Komunitas Bandara Soekarno-Hatta mendeklarasikan gerakan antikorupsi di Bandara Soekarno Hatta kemarin. Gerakan ini ditandai dengan penandatanganan deklarasi bersama antara 11 instansi yang masuk dalam komunitas bandara, seperti Angkasa Pura II, Administrator Bandara, Kepala Cabang Angkasa Pura II, Bea dan Cukai, Imigrasi, Karantina, Kesehatan Pelabuhan, Polres Bandara, STFC, INACA, dan AOC. “Kebijakan abu-abu menimbulkan multitafsir dan bisa jadi gerakan awal korupsi dan biaya ekonomi tinggi,” kata Soejarwo Soedarwo, Ketua Soekarno Hatta Trade Facilitation Committee. ● JONIANSYAH
Tender Pengadaan ERP Terhambat “Jadi, jangan bilang lagi ‘Gubernur nie gimana sih, kok gak jadi-jadi’.” JAKARTA — Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo mengeluhkan belum adanya peraturan pemerintah yang mengatur pelaksanaan electronic road pricing (ERP) atau sistem jalan berbayar. Pasalnya, tanpa aturan tersebut, pemerintah DKI Jakarta tidak bisa melakukan tender pengadaan teknologi ERP. Untuk itu, ia berharap proses rancangan beleid sistem jalan berbayar di Kementerian Perhubungan dapat dipercepat. “Saya hanya bisa melaksanakan kalau sudah ada peraturan pemerintah yang terbit. Setelah itu, baru bikin peraturan daerah yang terkait. Jadi, jangan bilang lagi ‘gubernur nie gimana sih, kok gak jadi-jadi’,” kata Fauzi di Balai Kota kemarin. Meski peraturan yang ada di Kementerian Perhubungan akan selesai pada akhir 2010, Fauzi melanjutkan, proses yang harus dijalani untuk pelaksanaan sistem jalan berbayar ini masih sangat panjang. Sebelumnya, Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Suroyo Alimoeso mengatakan aturan untuk sistem jalan berbayar hampir final. Dia mengharapkan regulasi tersebut dapat rampung akhir tahun ini. “Atau selambatlambatnya awal tahun depan,” ujar Suroyo dalam kesempatan terpisah. Adapun Direktur Bina Sistem Saran Transportasi Perkotaan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Elly Sinaga mengatakan regulasi mengenai sistem jalan berbayar masih didiskusikan. “Diskusi masih berjalan dalam kelompok kerja,”kata Elly. Kelompok kerja terse-
but, kata Elly, terdiri atas para pemangku kepentingan yang berkaitan dengan regulasi Rancangan Peraturan Pemerintah tentang Manajemen Rekayasa Lalu Lintas.“Pokja terdiri atas stakeholder pusat, seperti Kementerian Hukum dan HAM, Sekretariat Negara, Kementerian PU, Kepolisian, serta Kementerian Perhubungan,” ia menjelaskan. Karena masih menjadi bahan diskusi, kata Elly, sampai saat ini peraturan pemerintah belum dikeluarkan. “Belum keluar nomornya,”kata dia. Berdasarkan kajian akademis, kendaraan yang akan dikenakan sistem jalan berbayar hanya mobil dan motor pribadi. Sedangkan untuk angkutan umum, seperti bus besar dan kecil, bajaj, taksi, bus Transjakarta, ambulans, serta mobil patroli polisi, menurut Kepala Dinas Perhubungan DKI Udar Pristono, tidak terkena sistem ini. Untuk penerapannya, kata Udar, akan diuji coba berlaku 24 jam pada ruas jalan yang terkena jalur 3 in 1 dan yang sudah tersedia layanan busway.“Jika ternyata masih belum efektif mengurangi kemacetan, tarif ERP akan dibuat lebih mahal pada jam padat,”kata Pris. Pemilihan kawasan 3 in 1 sebagai proyek percontohan sistem jalan berbayar, karena ketersediaan angkutan umumnya telah terpenuhi. Namun untuk koridor VIII, kata Pris, akan diberlakukan paling akhir, karena di jalur itu angkutan umumnya belum terlalu banyak. Sementara itu, hasil studi koalisi warga untuk transportation management demand (TDM) menyimpulkan, sistem jalur berbayar idealnya dilaksanakan di Jalan Thamrin, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Rasuna Said, serta Kawasan Kota Tua, Jakarta. ● RENNY FITRIA SARI | SUTJI DECILYA | SITA
Tolak SPBU
Seorang pria menutup mulutnya saat mengadakan aksi menolak SPBU di kawasan Cempaka Putih, Jakarta, kemarin. Penolakan tersebut, selain mengantisipasi pencemaran udara akibat gas buang dan aroma bensin juga tidak ada pemberitahuan serta izin dari RT dan RW setempat.
Pelat Mobil Omprengan Bakal Dikuningkan JAKARTA –– Pemerintah DKI Jakarta dan Kepolisian Daerah Metro Jaya sedang mengkaji kewajiban mobil pribadi yang digunakan untuk keperluan komersial. Baik DKI maupun kepolisian daerah meminta agar pemilik kendaraan segera mengubah pelat nomornya dari warna hitam menjadi kuning. Hal ini dilakukan untuk mengurangi beroperasinya mobil pribadi, yang secara ilegal mengangkut penumpang tanpa izin dari DKI. “Pelat hitam hanya untuk keperluan pribadi, sedangkan pelat kuning untuk komersial,”kata Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo di Balai
Kota kemarin. Selain perlakuan yang berbeda terhadap keduanya, menurut Fauzi, keberadaan mobil omprengan akan mempersulit pendataan jumlah angkutan umum di DKI Fauzi berharap agar pihak yang sering menggunakan mobil pribadinya untuk keperluan komersial mendaftarkan diri ke Dinas Perhubungan DKI, seperti yang sudah dilakukan oleh perusahaan rental mobil yang telah mengantongi izin dari pemerintah. Contohnya,Taksi Blue Bird Ekspress, atau perusahaan angkutan lainnya.“Karena mereka meminta izin, kami berikan dan sekarang
mereka terdaftar secara resmi,”ujar Fauzi. Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono mengungkapkan jumlah mobil omprengan di Jakarta kemungkinan mencapai ribuan. Kebanyakan angkutan tersebut mengangkut penumpang ke luar Jakarta, seperti ke Tangerang. Selain itu, ada pula omprengan yang kerap beroperasi di Semanggi, Jakarta Pusat. Mereka beroperasi untuk mengangkut penumpang ke Bekasi. “Paling banyak berada di Jakarta Barat, seperti daerah Daan Mogot, Semanan, Slipi, Kalideres, dan Cengkareng,” kata Pris. ● RENNY FITRIA SARI IKLAN
C4
Gaun mini bertumpuk dari bahan yang lembut menerawang memamerkan kaki jenjang sang model. Kesan anggun semakin dipertegas panjang ekor gaun yang juga dibuat bertumpuk. Perancang: Maciej Zien, untuk koleksi busana wanita untuk musim semipanas 2011, di Warsawa, Polandia, November 2010.
ALIK KEPLICZ (AP)
gayahidup
SELASA, 21 DESEMBER 2010
dia KATE MIDDLETON
Berguru pada William CELEBUZZ.COM
ate Middleton mulai menjalani tugas kerajaan dengan menemani tunangannya, Pangeran William, ke acara amal untuk kanker di Norfolk, Inggris, Sabtu lalu. Pasangan itu terlihat untuk pertama kalinya menghadiri acara resmi. “Mulai sekarang hingga acara pernikahan nanti akan ada sejumlah acara di mana Catherine menemani Pangeran William,” kata salah seorang sumber kerajaan. Sejumlah anggota kerajaan senior akan membantu Kate mengikuti acara-acara yang wajib ia hadiri. Yang paling banyak membantu tentu saja William. Kate pun mengaku William adalah seorang guru yang sangat baik yang membantunya belajar hal-hal baru. William dan Kate telah mengumumkan pertunangan mereka secara resmi kepada publik bulan lalu. Rencananya, mereka akan menyelenggarakan pernikahan pada musim panas tahun depan.
K
● PEOPLE | AQIDA SWAMURTI
BERGAYA
KETIKA BERBADAN
DUA
Ibu hamil juga bisa bergaya bohemian, feminin, atau maskulin layaknya rocker. amil merupakan satu peristiwa terpenting dalam kehidupan seorang perempuan. Namun kebanyakan perempuan bingung dalam menentukan pakaian selama masa kehamilan. Berat badan bertambah dan ukuran tangan, jari, wajah, lengan, serta kaki terasa bertambah besar dalam waktu singkat. Penampilan yang berubah tak jarang membuat ibu merasa tak aman. Perasaan ini tak sehat mengingat, selama masa kehamilan, perasaan bayi terhubung dengan sang bunda. Apa yang dirasakan ibu selama sembilan bulan mengandung akan mempengaruhi emosi, fisik, pola makan, dan pola hidup bayi itu kelak. Itu sebabnya wanita hamil perlu menjaga tubuh serta mengatur emosinya sebelum, selama, dan setelah masa kehamilan. Salah satunya dengan menjalani pola makan sehat, cukup istirahat, termasuk berpenampilan baik. Untungnya, busana hamil saat ini banyak mendapat perhatian, sehingga banyak busana hamil modis tersedia di toko terdekat.Tren bergaya dengan busana hamil ini dimulai oleh Nicole Richie, sosialita New York. Ia tak kehilangan gaya bohemian yang menjadi ciri khasnya ketika mengandung putrinya, Harlow Winter Kate, dua tahun lalu. Selama masa kehamilan, Nicole sering memadupadankan celana jins atau legging dengan sweater, tunik bermotif, dan bot atau sepatu
H
sol datar. Gaya Nicole yang tetap modis selama kehamilan mendorongnya bekerja sama dengan A Pea in The Pod, toko penyedia busana hamil, untuk merancang busana hamil. Lain lagi artis Sarah Michelle Gellar. Ketika hamil, Sarah mengubah gayanya yang kasual menjadi feminin dengan motif bunga, ruffle, dan busana-busana berbahan ringan. Kebanyakan wanita merasa sangat feminin ketika hamil. Namun tak ada salahnya juga bergaya maskulin ketika hamil. Supermodel Giselle Bundchen terlihat bergaya maskulin ketika hamil tahun lalu. Bundchen, yang sedang berjalan-jalan dengan temannya di New York, mengenakan kacamata hitam, jaket kulit, kaus grafis, jins, dan bot, meski perutnya membuncit. Untuk acara istimewa, ibu hamil juga dapat mengenakan gaun mini sebagai busana alternatif. Gaun panjang maxi biasanya menjadi pilihan. Tapi, untuk acara istimewa, ibu hamil bisa mengenakan gaun mini yang membuat penampilannya berbeda. Kourtney Kardashian mengenakan busana mini di banyak acara karpet merah selama masa kehamilannya. Bergaya apa pun selama hamil, calon ibu harus bijak sebelum membeli busana hamil. Sebab, proses persalinan dan selanjutnya akan menambah pengeluaran bulanan. Untuk mengakalinya, calon ibu bisa
● AMANDRA MUSTIKA MEGARANI
TIP TRENDI DENGAN UKURAN BESAR
1
Pilih warna senada dari ujung kepala hingga ujung kaki. Warna gelap, seperti hitam, warna gelap army, atau merah marun, memberi efek langsing karena warna gelap menyerap cahaya. Pastikan pakaian yang dipilih sesuai dengan ukuran. Hindari model saggy atau baggy karena membuat penampilan tidak rapi. Hindari jenis pakaian yang ketat, karena akan menimbulkan kerut atau tertarik ke atas jika bergerak. Hindari bahan yang mudah melar, kecuali untuk pakaian dalam. Utamakan pakaian yang dijahit khusus, misal-
2
3
FOTO: IST.
membeli busana free size yang masih bisa dipakai setelah melahirkan. Selain itu, pastikan busana yang dibeli cukup nyaman. Bisa dengan memilih busana longgar atau stretchable. Aturan mode tetap berlaku untuk busana hamil. Motif besar akan membuat Anda tampak besar, sedangkan motif kecil akan membuat Anda tampak mungil. Garis horizontal membuat Anda besar, sedangkan garis vertikal membuat Anda lebih langsing. Warna gelap, yang membuat ibu hamil kelihatan langsing, sering dijadikan pilihan untuk baju hamil. Namun warna itu bisa juga dipadupadankan dengan warna lain bila Anda bosan dengan warna gelap. Sepatu datar dan sandal direkomendasikan untuk perempuan hamil. Bukan hanya karena kenyamanannya, tapi juga untuk keamanan. Mengenakan sepatu hak tinggi ketika hamil dapat membuat ibu pegal dan berisiko terkena varises. Ikatan perut, ikat pinggang, syal, tas, dan perhiasan dapat menjadi aksesori yang membuat busana ibu hamil tak membosankan. Bagi sebagian ibu, memadupadankan aksesori dengan baju membuat mereka cukup senang dan rileks. Perasaan ibu yang senang dan nyaman ketika hamil akan dirasakan bayi dalam kandungannya, sehingga mendorong pertumbuhan positif.
nya celana berukuran pas. Pilih bahan lycra untuk pakaian. Bahan itu nyaman untuk bra, dan bagus untuk membentuk tubuh. Gunakan hak tinggi untuk menyeimbangkan lebar tubuh Anda. Jika suka dengan warna-warna cerah, warna itu bisa dipilih untuk warna ikat pinggang, tas tangan, sepatu, topi, atau cat kuku, serta aksesori. Jaket panjang bisa menutupi lekuk-lekuk tubuh yang tidak diinginkan.
4 5 6 7
● AQIDA SWAMURTI | BERBAGAI SUMBER
BERITA LELANG
[email protected] |
[email protected]
SELASA, 21 DESEMBER 2010
KEMENTERIAN BADAN USAHA MILIK NEGARA PENGUMUMAN PASCAKUALIFIKASI
PENGUMUMAN PELELANGAN
Nomor : PENG-19/MBU/PPBJ/2010
Pusat Rekayasa Perangkat Nuklir – Badan Tenaga Nukilr Nasional (PRPN – BATAN) akan mengadakan Pelelangan Umum untuk paket : NAMA PAKET PEKERJAAN
JUMLAH
Pengguna Barang/Jasa Kementerian Badan Usaha Milik Negara Tahun Anggaran 2010 akan melaksanakan Pascakualifikasi Lelang Umum untuk pekerjaan sebagai berikut:
PAGU ANGGARAN
I.
A. No.: 999/PL 00 01/RPN-PP/2010 Pengadaan Belanja Modal Perekayasaan Sistem Pencitraan Material Di Dalam Reaktor Petrokimia (SM.10.2).
1 Paket
B. No.: 1000/PL 00 03/RPN-PP/2010 Pengadaan Makanan Minuman / Penambah Daya Tahan Tubuh.
1 Paket
1.
Rp. 266.400.000,-
2. Pendaftaran / Pengambilan Dokumen : a. Tempat : PRPN-BATAN, Kawasan PUSPIPTEK Gedung 71 Lt. 2 - Serpong, Tangerang Selatan, Banten b. Tanggal : Paket A. 22 Desember 2010 s/d 31 Desember 2010. Paket B. 22 Desember s/d 31 Desember 2010. c. Pendaftaran dilakukan oleh Direktur Utama Perusahaan atau penerima kuasa yang namanya tercantum dalam akte perusahaan dengan membawa surat kuasa bermaterai cukup. d. Menyerahkan FC: SIUP, Akte Perusahaan, NPWP, TDP, Domisili dan memperlihatkan aslinya serta membawa stempel Perusahaan. :
Paket Pekerjaan NO
Rp. 647.796.000,-
1. Persyaratan Peserta : a. Berbadan usaha dan memiliki Surat Ijin Usaha pada bidang usaha yang sesuai dengan paket tersebut diatas dan masih berlaku b. Kualifikasi Usaha Kecil , khusus untuk paket B, dan Koperasi. c. Jenis Usaha : Paket A : Perdagangan. Paket B : Jasa lainnya. d. Bidang usaha : Paket A : Elektronik, Instrumentasi. Paket B : Jasa Boga / Cattering.
3. Penjelasan Pekejaan
C5 D10
Paket A. 03 Januari 2011, Pukul 09.00 WIB Paket B. 28 Desember 2010, Pukul 13.00 WIB
NAMA PEKERJAAN
Pengadaan Jasa Langganan Layanan Internet dan Colocation Server
PAGU
KUALIFIKASI
Rp 495.000.000
Kecil
Sumber Pendanaan : DIPA APBN Kementerian BUMN Tahun Anggaran 2011 II. Jadwal dan Tempat Pendaftaran Pendaftaran dan : Tanggal 22 s.d.31 Desember 2010 (hari kerja) Pengambilan Dokumen Waktu : Pukul 10.00 s.d. 11.00 WIB Tempat : Lt. M, Gedung Kantor Kementerian BUMN Alamat : Jl. Medan Merdeka Selatan No. 13, Jakarta Pusat Telp (021) 2311134 Aanwijzing : Senin, 27 Desember 2010 pukul 13.00 III. Syarat Pendaftaran • Pendaftaran dan pengambilan dokumen lelang dilakukan oleh direktur utama/ pemimpin perusahaan atau penerima kuasa • Info lebih lanjut kunjungi www.bumn.go.id Jakarta, 20 Desember 2010 Panitia Pengadaan 2112029
INDONESIA MANAGING HIGHER EDUCATION FOR RELEVANCE AND EFFICIENCY (I-MHERE) UNIVERSITAS SAM RATULANGI MANADO
4. Pengumuman lebih lanjut dapat dilihat pada papan pengumuman resmi PRPN – BATAN
IBRD LOAN NO. 4789-IND & IDA LOAN NO. 4077-IND
Serpong, 21 Desember 2010 ttd Panitia Pengadaan Barang dan Jasa
UNDANGAN LELANG 2112024
Nomor : 008/UNSRAT-IMHERE/Proc. /Und/XII/2010 Tanggal : 21 Desember 2010 Pemerintah Republik Indonesia telah menerima bantuan pinjaman dari International Bank for Reconstruction and Development (IBRD) untuk membiayai Indonesia Managing Higher Education for Relevance and Efficiency ( I-MHERE), dan bermaksud menggunakan sebagian dari pinjaman ini untuk membiayai paket kontrak Pengadaan TEKSBOOK (1 PAKET) Universitas SAM RATULANGI MANADO.
PENGUMUMAN PELELANGAN UMUM NOMOR : PAN.03/LEL_DAMRI/SPLLAJ-JB/2010 1. Panitia Pengadaan Barang/Jasa Satker Pengembangan LLAJ Jambi, dengan ini mengundang Penyedia Jasa Transportasi Darat untuk mengikuti Pelelangan Umum Tidak Mengikat dengan Pascakualifikasi sebagai berikut :
PEKERJAAN
KLASIFIKASI
BIDANG/ SUB BIDANG
HARGA PERKIRAAN
Subsidi Operasional Bus Perintis
Angkutan Penumpang Melalui Darat
Angkutan Darat
Rp. 1.378.800.000,-
2. Waktu dan Tempat Pendaftaran serta persyaratan : Hari/Tanggal : Selasa s/d Jum’at, 21 s/d 29 Desember 2010 Pukul : Senin s/d Kamis Jam 09.00 s/d 12.30 WIB, Jum’at Jam 08.30 s/d 11.00 WIB. Tempat : Dinas Perhubungan Provinsi Jambi Jl. Prof. M. Yamin, SH. No. 76 Jambi Persyaratan Pendaftaran : a. Pendaftaran dilakukan oleh Direktur/Pimpinan Perusahaan dan apabila diwakilkan dilakukan oleh Pengurus Perusahaan yang namanya tercantum dalam akte pendirian perusahaan dan membawa surat kuasa asli bermeterai Rp. 6.000,- (dengan menyerahkan copy KTP yang masih berlaku dan memperlihatkan aslinya). b. Pada saat mendaftar membawa stempel dan menandatangani Pakta Integritas. c. Memilki surat izin usaha angkutan. d. Membawa surat pernyataan tidak akan menuntut apabila dana yang turun tidak sesuai dengan perkitaan pagu anggaran di pengumuman. e. Penyedia jasa yang berminat dapat mendaftarkan ke alamat tersebut dengan menyerahkan salinan SIUP, SITU yang masih berlaku, akte pendirian perusahaan dan menunjukkan aslinya. Penjelasan lebih lanjut dapat dibaca pada papan pengumuman Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Jambi atau menghubungi Panitia.
Pejabat Pembuat Komitment pada Kegiatan I-MHERE Universitas Sam Ratulangi Manado, mengundang para Peserta Lelang yang memenuhi syarat untuk menyampaikan Surat Penawaran dalam amplop tertutup untuk pengadaan barang sebagai berikut: 1. Pengadaan Peralatan Laboratorium Program Studi Teknik Sipil (1 PAKET) 2. Pengadaan Peralatan Praktikum Program Studi Ilmu Kedokteran (1 Paket) Peserta Lelang yang berminat dapat memperoleh informasi lebih lanjut dan membeli satu set Dokumen Lelang dengan harga Rp 150.000,- terbilang seratus lima puluh ribu rupiah (tidak dapat dikembalikan), di alamat : Ruang Sekretariat Panitia Pengadaan Barang/ Jasa, Kantor Pusat Administrasi Lt. V, Universitas Sam Ratulangi Manado, Jl. Kampus Unsrat, Kelurahan Bahu MANADO, pada hari kerja dari jam 09.00 WIT s/d 15.00 WIT, tanggal 22 Desember s/d 26 Januari 2011 dan Surat Penawaran harus berlaku 90 hari dan diserahkan ke alamat tersebut diatas, paling lambat pada jam: 10.00 WIT tanggal 25 Januari 2011 dan harus disertai dengan Surat Jaminan Penawaran (Bank Guarantee) yang diterbitkan oleh bank bukan oleh perusahaan asuransi, yang besarnya paling sedikit Rp. 43.000.000,(empat puluh tiga juta rupiah) untuk Pek. Pengadaan Peralatan Lab. Program Studi Teknik Sipil (1 Paket) dan Rp 52.000.000,- (lima puluh dua juta rupiah) untuk Pek. Pengadaan Peralatan Praktium Program Studi Ilmu Kedokteran (1 Paket) ; Jaminan ini berlaku sampai dengan 120 hari setelah masa Surat Penawaran berakhir. Penyerahan Surat Penawaran yang terlambat akan ditolak dan dikembalikan dalam keadaan tertutup. Surat Penawaran akan dibuka di hadapan wakil-wakil Peserta Lelang yang hadir pada jam/ tanggal dan alamat di bawah ini: Jam : 13.00 WIT pada tanggal 25 Januari 2011 Nama Pemberi Kerja : I-MHERE Universitas Sam Ratulangi Manado Alamat : Ruang Sekretariat Panitia Pengadaan Barang/ Jasa, Universitas Sam Ratulangi Manado, Jl. Kampus Unsrat, Kelurahan Bahu MANADO Tel. : (0431)-863786,864286,863886; Fax.: (0431)-822568 Email :
PANITIA PENGADAAN BARANG/ JASA Universitas Sam Ratulangi Manado, Tahun 2011
Jambi, 20 Desember 2010 Ttd PANITIA PENGADAAN BARANG/JASA 2112011
2112019
➔
I SIN DI IK TAR
SELASA, 21 DESEMBER 2010 | C1
metro
KPK GELEDAH RUMAH WALI KOTA BEKASI
HUJAN 24-33OC
»C3
KELEMBAPAN 61-94%
MACHFOED GEMBONG (TEMPO)
TEMPO DOELOE IMAM YUNNI (TEMPO)
TANGERANG SELATAN
GELAR PEMILU ULANG 27 FEBRUARI 2011 KPU memiliki waktu yang cukup untuk persiapan.
Kegiles Sado Pembrita Betawi 21 DESEMBER 1910 Lantaran salahnja sendiri maka satoe anak slam di djalan deket Pesajoeran soedah kegiles sado. Itoe anak taoe ada sado dateng, meski begitoe ia menjebrang djoega. Beroentoeng tjoema kakinja sadja jang kegiles. ●
HOTLINE TELEPON DARURAT KEBAKARAN
113
AMBULANS
118
POLISI
112
http://www.tmcmetro.com SAR JAKARTA 550-1111 TRANSFUSI DARAH 9259, 319-27711
390-6666, 390-
LAYANAN UMUM PLN
123
TOL
801-1735
TELKOM GANGGUAN
147
PENERANGAN
108
LBH JAKARTA
314-5518
KERETA API 121 http://www.kereta-api.co.id BANDARA SOEKARNO-HATTA 550-5307-09 PELABUHAN TANJUNG PRIOK 430-1080, 436-7505
TANGERANG — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tangerang Selatan menetapkan pemilu ulang pada 27 Februari 2011. “Kami sepakat itu waktu yang tepat untuk pemilu ulang,” kata anggota KPU Tangerang Selatan bidang sosialisasi, Agus Supadmo, kemarin. Awalnya, KPU menentukan waktu pencoblosan ulang untuk menentukan wali kota dan wakil wali kota pada Ahad, 12 Februari 2011. Namun setelah ditimbang-timbang, tanggal 27 Februari lebih tepat. KPU akan mensosialisasi jadwal pemungutan suara ulang, pengadaan, dan distribusi logistik dalam waktu dua bulan ini. Selain itu,Tangerang Selatan akan mempersiapkan lembaga penyelenggara pemilihan, yaitu panitia pemilihan kecamatan (PPK), dan panitia pemungutan suara (PPS) di kelurahan. Menurut Agus, langkah terakhir yang harus dilakukan adalah penetapan hasil rekapitulasi pemungutan suara ulang yang harus dilaporkan kepada Mahkamah Konstitusi (MK). Namun KPU belum menentukan kapan penetapan hasil akhir pemilu akan dilaporkan. Penentuan pemilu ulang itu telah diterima oleh Komisi A bidang Pemerintahan DPRD Tangerang Selatan.“Keputusan pemilu ulang
pada Februari sudah sangat tepat. (KPU) Memiliki waktu yang cukup (untuk mempersiapkan pemilu),”kata anggota Komisi A DPRD Tangerang Selatan, Heri Soemantri. Sebelumnya, Mahkamah Konstitusi telah menganulir putusan KPU Tangerang Selatan, yang memenangkan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan,Airin Rachmi DianyBenyamin Davnie, dalam pemilu
13 November lalu. MK memerintahkan pilkada ulang selambatlambatnya 90 hari sejak putusan dikeluarkan. Pilkada ulang akan dilakukan di 1.890 tempat pemungutan suara di tujuh kecamatan di Tangerang Selatan. Pemilu diikuti oleh keempat pasang calon, yakniYayat Sudrajat-Norodom Sukarno, Rodiyah Najibah-Sulaiman Yasin, Arsyid-Andre Taulani,Airin Rachmi Diany-Benyamin Davnie.
Sejauh ini, KPU belum membahas biaya tambahan pemilu ulang. “Biaya tambahan belum selesai kami bahas.”Namun Agus mengatakan untuk dana awal pelaksanaan pemilu ulang berasal dari dana cadangan pemilu sebelumnya, yakni sisa dana Rp 10 miliar. Dana itu sebenarnya dana cadangan jika pemilu dilaksanakan dalam dua putaran. Pemilu pertama menghabiskan biaya Rp 26 miliar. ● JONIANSYAH
TAKSI BLUE BIRD PUTRA
791-71234 781-7771
EXPRESS
265-09000
GAMYA
877-95555
TIARA
265-08000
PESAWAT GARUDA
235-19999
LION
637-98000
BATAVIA
389-99888
MANDALA
569-97000
SRIWIJAYA
640-5566
Menteri Minta Nur Mahmudi Dilantik enteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi meminta Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Depok menaati putusan Mahkamah Konstitusi. Komisi Pemilihan Umum Depok diharuskan meneruskan tahapan pemilihan kepala daerah selanjutnya, yaitu
M
melantik Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok 2011-2016. “DPRD harus menaati keputusan MK, tinggal pelantikan,” katanya di Kantor Presiden kemarin. Jika ada gugatan lagi? “Ya kita lihat hasilnya nanti,” ujar Gamawan menanggapi putusan Pengadilan
Tata Usaha Negara Bandung yang memenangkan gugatan persoalan dukungan ganda di Pemilu Depok 2010. Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Bandung memenangkan gugatan Partai Hanura Depok. Pengadilan memerintahkan agar
KPU Depok melakukan pemilihan ulang. Akan halnya Mahkamah Konstitusi memutuskan agar KPU Kota Depok melantik Nur Mahmudi Ismail-Idris Abdul Somad sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok pada 26 Januari 2011. ● BUNGA MANGGIASIH
NAVIGASI
PANDUAN BELANJA DAN INFO KOMERSIAL HOT LINE : 021-548 2132/536 0409 (Ext.455,450,460&461)/ Flexi : 021-7029 2881, Fax : 021-536 3790
PROPERTI APARTEMEN ***APARTEMENT*** Br dibuka “Pasar Baru Mansion”,Apartemen eksklusif di lokasi Premium JAKARTA PUSAT.Hanya 500m dr Istana Negara.Dptkan sgr dgn hrg perdana.Cclan 6jt/bulan.Hub: ALI 98077579 **APARTMENT** Dijual/disewakan hrg murah,APARTEMEN MEDITERANIA Hayam Wuruk (Jakarta-Pusat) Persembahan Agung Podomoro Group.Tower Alpha, 2KT, Lt 19.View City. Hub Miky: 0816 1478338 (H101200036) Delta Cakung Apartemen bersubsidi, bersertifikat SHM.Harga mulai 81,5jt Dp 14 Jt diangsur x 10 bln.Angsuran 600rb. Fasilitas lengkap. Hub: 021-41798992 APARTEMEN PATRIA PARK, 3 KAMAR TIDUR .CAWANG. JL.D.I. PANJAITAN, HUB: ANTHONY-08129096538
***Aptm&Kios Siap huni Bakrie Sentra Timur Residence JakTim.Lok Strategis,Fas:Klm rnang,Jgng track,CCTV,dll.Hrg 150juta450jtan (disc mnrik).Hub. 021-9650333/ 99677535/92332489. (H101200049)
JAKARTA PUSAT (1) JUAL RMH 4Lt JL.Keamanan Ls 4,5x24m Lstrk 2200w.Hrg 1,7M (Nego) (2) JUAL RMH 2lt Griya Inti Prtama,Sntr Jakut Ls 335M bngnan 365M.lstrk 2200 Hook 2M Hub.Ratna 021-45773380 (H101100122)
BODETABEK BNGN RUMAH BARU, Renovasi,Ruko,Villa,Interior,Konstruksi,besi,Canopy,kolam renang hanya di PT.Sunmega.Hub:99999 893/081283818139.Garansi mutu&kualitas,HargaBersaing.Trprcaya sejak Thn 2000 (H101100083) DIJUAL RUMAH Br Minimalis,SHM,Cluster+Bbs Banjir (Dekat Al-Azhar,Bintaro Plaza Sektor 3) 5KT + 4KM Luas 235/276 m², 2 lt. Jl.Bonjol Kav.Bungur Harga Nego. Hub: 7471-0426/9233-9152 CIPUTAT,Dijual Rumah & Kav. Siap bangun, 135-450m2, Murah, Strategis, Dekat Tol, STA.KA, Lingkungan Bagus, Real Estate, Tersedia KPR.Hub: 421.3800/ 98100786 (H101200048)
SELASA, 21 DESEMBER 2010
C6
PROPERTI - OTOMOTIF - PENDIDIKAN ***Dijual Rumah*** Puri Flamboyan Rempoa Blok A Lt/LB 160/100 SHM, 2 KM Harga 600Jt NEGO Hub: 0815845766071667442
Anda ingin jual mbil yg msh dlm krdt /sdh lns dgn hrg tgi?Altis,City,Innova,Livina, Pnther,Rush,Terios,X-trail dll merk.Hub Auto 786 Roxy Square Lt.7 Tlp 3291 5797-081380928998-081806882469
TANAH
**CIVIC,CRV,CITY,JAZZ,FREED,ACCORD free vkool +service (oli+part) 3th,free asuransi TDP mli 20jt,mdh.Ready Stock TT.Drek 24jm.Dealer resmi Tlp 70 500 706 - 911 79755 HP 0815 9007240 (H101100034)
***BREBES, WANASARI, KLAMPOK***,Dijual Tanah Sawah 3,2 Ha, Rp.290rb/m², SHM lokasi tepi Jalan Raya Pantura, Hoek, strategis, cocok untuk real estate/gudang, TP Hub: MAULANA 081386229845
OTOMOTIF MOBIL DICARI/DIJUAL “ASENT Beli cash harga tinggi segala jenis dan merek mobil,Sedan,Jeep,Minibus,Pick Up,Box,Truk,dll.Terima over kredit.segera hubungi 32486611-32486622-83468 628-83468629.” CHARYN MOTOR,Beli mbil pic up,box,truk, bus,mni bus,sdan,jeep ,mitsubhisi,toyota,suzuki,isuzu,mercy,dll. Kndsi rsk/tbrakan/duplikat ttp bli.Hub (021) 7072 8139,08121256666 (H101000086) **ADA TANGERANG** Berani Beli Mobil dgn Harga Tinggi Segala Jenis Mobil Thn 90 s/d 2010 BPKB Asli/Duplikat. Hub: “MAS SETYA” 021-70283933, 0812.890.7676 Cimone, Tangerang (H101100143)
***AUDI & VW DEALER RESMI*** A4,A6,GOLF TSI-GTI-SCIROCO dll. Ready stock. A4 Dp.146jt Angsuran 1,8jtan Test drive. www.mobilaudi.com. Please call: 0813 11170570 / 021-93293335
TOYOTA CUCI GUDANG,YARIS Dp 6Jtan,Angs 2,8Jt,AVANZA 13Jtan,INNOVA 17Jt,NEW VIOS,Kredit 1-5th pasti ok,BUNGA SUPER RINGAN Dealer resmi hub:02170832499/08151837375 (H101200015)
NISSAN
KURSUS KOMPUTER
ALL NEW Nissan Grand Livina HWS, Serena, New Variant Nissan March, dptkn disc mnrik, TDP mlai 17jt angsrn 2,5jt/bln lsg bw plg mbl, trma tkar tbh, krdit smp 5thn sgr hub: 08161409331/(021)97795855
KURSUS APLIKASI KOMP.TEKNIK Prancang Struktur Ged.SAP2000,ETABS,STAAD PRO,ESTIMASI&RAB,PRIMAVERA AutoCAD 3DMax,D.Grafis,Ms.Project Rgler, Prvt,In House Training “LPP BINA MAJU BANGSA” 3914414
DAIHATSU
**ALL NEW ALL TYPE** Program akhir Thn.DP 0%+Hadiah Langsung V-kool & gps+cash back Ph (021)34100135
**PROMO DAIHATSU AKHIR TAHUN** Bawa Pulang Mobil Baru DAIHATSU !! Hanya bayar Rp. 7Jt/Bunga 1,72%/Cicilan Rp. 2Jtan.Berminat Hub: Eddy 96611761081310109219-085710368494. Dealer Resmi Daihatsu.
MITSUBISHI
PENDIDIKAN
HONDA
“MITSUBISHI BOOM” Pajero Sport Excced, Gls,Grandis Gt,Gls,L200 Starada Triton,Colt Disel,L300 Pu,Chassis,Furso (Bunga 0%) Elin: 085881983517/0813 80059006/36323617
TOYOTA
Yale Academy Presents an International Workshop On English and Scholarship In Bandung (8/1/11) and Bogor (9/1/11) visit www.weebly.com or call:0852.2003. 04444 (BDG) 0815.6313.4707 (BOGOR)
AKADEMI ##~~SEKOLAH BEBAS USIA~~## Usia SD,SMP, SMA,D3,S1,S2. Cpt, Resmi, Murah. Dpt Diangsur.Psti Sukses!!Hub:Bpk.HARTONO (021) 91416976, 081384564100. Jl.Kesatriaan X No.55 Rt.12/03,Matraman Jaktim (H101200042)
PENDIDIKAN SARJANA KULIAH SUKSES-KERJA BERES! Kls Sbtu/Mgu ,S1 Manaj 300rb/bln Ttl 14Jt. S2 MM 500rb/bln Ttl 16Jt.Lok Blok A Keb Baru Telp: 72788206, 91366607,95671422, 7207227,Kls Baru Jan 2010 ###~KULIAH JALUR KHUSUS~### Program D3,S1,S2,S3 smua jurusan, cepat resmi, Dan akreditasi. Dapat incame. Hub: SUBANDI 021.98078136,081381977739, RANTI 087889175233
METRO
SELASA, 21 DESEMBER 2010
KILAS Penerjun Jatuh di Rumah Warga JAKARTA — Seorang polisi pe-
nerjun dari Satuan Brigade Mobil Kelapa Dua jatuh di atap rumah warga di sekitar lapangan terbang Pondok Cabe, Tangerang Selatan, pukul 14.20 WIB, kemarin. Ia salah mendarat dan jatuh menimpa rumah milik Apdi Manaf di Kompleks Kejaksaan Agung Blok A Nomor 31 RT 06 RW 08, Cipayung, Ciputat. “Ia langsung dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati,” kata Kepala Kepolisian Sektor Ciputat Komisaris Alip. Korban adalah Brigadir Dua Lahsan Sanjani, 20 tahun. Ia menderita luka di bagian tengkuk leher belakang. Menurut Alip, Satuan Brimob memang rutin melakukan latihan terjun payung di Pondok Cabe. “Ada kendala teknis, sehingga dia tidak bisa mendarat dengan sempurna di wilayah yang sudah ditentukan,” ujarnya. Parasut penerjun payung itu tidak bisa mengembang, sehingga ia jatuh ke arah perumahan warga.
Ratusan massa mendemo KPK meminta Mochtar dibebaskan. BEKASI — Rumah dinas Wali Kota
Bekasi Mochtar Mohamad, yang berada di lingkungan kantor pemerintah daerah setempat, digeledah oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kemarin siang. Penggeledahan tersebut berkaitan dengan kasus korupsi yang melibatkan Mochtar, yang kini berstatus sebagai tersangka dan ditahan di Rumah Tahanan Salemba, Jakarta Timur. Kasus-kasus itu, antara lain, dugaan suap Piala Adipura senilai Rp 300 juta lebih, penyalahgunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bekasi 2010, dan penggunaan anggaran daerah untuk kepentingan pribadi. Penyidik KPK yang datang ke tempat itu berjumlah sekitar 15 orang. Mereka datang dengan mengendarai sejumlah mobil secara bergelombang.
KPK Geledah Rumah Wali Kota Bekasi Penyidik paling awal tiba sekitar pukul 11.15 WIB. Mereka langsung menuju ruangan sekretaris daerah, Tjandra Utama Effendi. Ruangan itu kini ditempati oleh pelaksana tugas, Dudy Setiabudhi, setelah Tjandra divonis 3 tahun penjara karena terbukti menyuap pejabat Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Jawa Barat. Penyuapan dilakukan guna mendapatkan hasil audit keuangan daerah dengan status wajar tanpa pengecualian. Dari ruangan Tjandra, penyidik yang menggunakan seragam berwarna cokelat dengan tulisan KPK di bagian punggung bergeser ke rumah dinas Mochtar. Lokasinya terletak di bagian belakang lingkungan pemerintah daerah. Menanggapi penggeledahan itu, anggota tim pembela Mochtar, Darius Doloksaribu, mengatakan pihaknya tidak bisa menghalangi pe-
nyidik menggeledah rumah dinas. “Kami normatif saja, mengikuti langkah-langkah hukum yang dilakukan KPK,”katanya. Namun Darius mengaku menyayangkan KPK yang dinilainya emosional dan terburu- buru menetapkan Mochtar sebagai tersangka. Apalagi melakukan penahanan langsung. Padahal, kata Darius, acuan soal nilai kerugian negara yang membuktikan Mochtar melakukan korupsi belum kelar. “Hasil hitungan BPK belum ada. KPK dalam keterangan resminya juga tidak menyebutkan nilai kerugian. Jadi keputusan menahan Mochtar itu terburu-buru,” kata Darius, yang juga Wakil Ketua Bidang Kehormatan Partai dan Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi itu. Ratusan orang juga kembali
Korban di FX Dipastikan Bunuh Diri
Terdakwa kasus pengeroyokan di kafe Blowfish, Kanor Lolo (kiri) dan Bernardus Malelak, saat persidangan vonis di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan kemarin.
JAKARTA — Polisi memastikan
● PUTI NOVIYANDA
menggelar demonstrasi di kantor KPK kemarin. Mereka menuntut Mochtar dibebaskan. Mereka bertolak dari Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi di Jalan Chairil Anwar dengan menggunakan 20 bus. Namun Darius membantah bahwa aksi itu diorganisir oleh pengurus PDI Perjuangan. “Aksi itu inisiatif simpatisan Pak Mochtar. Kami tidak bisa menghalang-halangi,”katanya. Meski begitu, di lapangan, ratusan massa datang membawa serta bendera partai berlambang banteng bermoncong putih itu. “Kami dari masyarakat Bekasi meminta kepada pimpinan KPK untuk menangguhkan penahanan Mochtar,” ujar koordinator lapangan, Edi Sucipto, ketika ditemui di depan kantor KPK. Mereka menuding bahwa penahanan Mochtar merupakan politisasi hukum. ● AMLUDDIN | RIRIN AGUSTIA
ADITIA NOVIANSYAH (TEMPO)
● PUTI NOVIYANDA
bahwa laki-laki yang tewas setelah terjun dari lantai lima pusat belanja FX, Senayan, Jakarta Pusat, pada Ahad lalu bunuh diri. “Bukan terjatuh,” kata Kepala Kepolisian Sektor Tanah Abang Ajun Komisaris Besar Johanson Simamora kemarin. Lelaki bernama Kuang Young, 37 tahun, itu tewas seketika setelah jatuh dari lantai 3 atrium gedung itu. “Kepala belakangnya pecah,” ujar Johanson. Ia kemudian dibawa ke rumah duka di Rumah Sakit Dharmais. Menurut Johanson, pihak keluarga tidak mau jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Korban tinggal di Jalan Letnan M. Akir, Muara Enim, Palembang. Saat kejadian, ia datang ke FX bersama keluarganya untuk jalan-jalan. Seorang karyawan FX, Mutia Kwastasya, melihat korban berlari menuju railing lantai dan langsung menerjunkan diri. Berdasarkan keterangan adiknya, Merry, korban yang tidak memiliki pekerjaan ini memang menderita depresi. “Tidak sembuh-sembuh,” kata Johanson mengutip Merry. Keterangan inilah yang menguatkan dugaan bahwa korban memang bunuh diri.
C3
Empat Terdakwa Blowfish Divonis 8 Tahun JAKARTA — Kempat terdakwa
kasus kekerasan di kafe Blowfish, Bernardus Malelak, 27 tahun, Kanor Lolo (30), Rando Lili (25), dan David Too (32) divonis masing-masing delapan tahun penjara oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan kemarin. Majelis hakim menilai, alibi keempat terdakwa, yang menyatakan bahwa mereka tidak melakukan pembunuhan dan tidak berada di tempat kejadian perkara saat peristiwa itu terjadi, tidak bisa dibuktikan. “Kuasa hukum hanya berpegang pada keterangan saksi silang (untuk membuktikan terdakwa tidak di TKP), di mana dua terdakwa menjadi saksi bagi dua terdakwa lainnya,” kata hakim ketua, Singit Elier, seusai sidang. “Bagaimanapun, mereka pasti punya kepentingan untuk melepaskan
diri satu sama lain. Oleh karena itu, kami mengesampingkan hal itu.” Hakim lebih percaya pada keterangan saksi Albert Altanya dan korban luka Agrapinus Rumatora, yang menjelaskan bahwa keempat terdakwa termasuk dalam gerombolan penyerang yang masuk ke klub malam Blowfish.“Itu diperkuat dengan fakta persidangan, hasil pemeriksaan RSCM terhadap Agrapinus,” kata hakim Singit. Selain itu, terdakwa Bernardus Malelak dilihat melakukan pemukulan dengan benda keras kepada M. Soleh dan menusuknya dengan menggunakan benda tajam hingga korban jatuh bersimbah darah. “Itu juga diperkuat hasil visum et repertum, yang dikeluarkan Rumah Sakit Pusat Polisi Sukanto pada 4 April lalu
dan hasil visum RS Medistra,” Singit menambahkan. Hakim membantah tudingan para terdakwa bahwa berita acara pemeriksaan mereka penuh rekayasa. Terhadap vonis tersebut, kuasa hukum terdakwa, Tigor Simatupang, mengatakan akan mengajukan banding. Ia masih berpegang pada keterangan terdakwa yang mengatakan Bernardus dan kawan-kawan ada di rumah kontrakan mereka di daerah Kebayoran Lama, bukan di klub malam Blowfish dan ikut melakukan penyerangan. Vonis itu sebenarnya lebih rendah dibanding tuntutan yang diajukan oleh jaksa penuntut umum, Sumino, sebelumnya. Sumino menuntut keempat terdakwa tersebut masing-masing dengan hukuman sepuluh tahun penjara. ● ARIE FIRDAUS
Rasmiah Laporkan Balik Majikannya JAKARTA — Rasmiah, terdakwa kasus pencurian piring
dan buntut sapi, melaporkan balik majikannya, Siti Aisyah Sukarnoputri, ke Kepolisian Daerah Metro Jaya kemarin.“Kami laporkan karena memberikan keterangan palsu di atas sumpah, pencemaran nama baik, dan fitnah,”kata pengacara Rasmiah, Maju Posko Simbolon, dari Lembaga Bantuan Hukum Mawar Saron. Maju mengatakan majikan kliennya, Siti Aisyah, telah memberikan keterangan palsu saat bersaksi dalam sidang di Pengadilan Negeri Tangerang pada 13 Oktober lalu. Saat itu, Siti Aisyah menyebutkan, ada barang bukti yang hilang ketika penggeledahan, yaitu emas seberat 500 gram, uang US$ 20 ribu (sekitar Rp 190 juta), dan uang Rp 10 juta.“Barang-barang itu tidak ada,”ujar Maju. Ia menyebutkan, selain kliennya, Rasmiah, saksi-saksi lain juga membantah bahwa ada barang-barang tersebut. Setelah dikonfrontir, sembilan orang penyidik dari Kepolisian Sektor Metro Ciputat, ketua RW, dan dua orang satpam juga membantah keterangan Siti Aisyah. Maju menuturkan, pada malam itu, hanya enam piring dan 1,5 kilogram buntut sapi saja yang dipermasalahkan oleh Siti Aisyah. “Tiba-tiba saja dalam persidangan tanggal 13 Oktober, muncul emas dan uang,”katanya. Kini Rasmiah balik melaporkan majikannya itu dengan pasal berlapis, yaitu Pasal 242 KUHP mengenai Keterangan Palsu dengan ancaman penjara 9 tahun, Pasal 310 KUHP mengenai Pencemaran Nama Baik secara Lisan dengan ancaman penjara 9 bulan, dan Pasal 311 KUHP mengenai Pencemaran Nama Baik secara Tertulis dengan ancaman penjara 4 tahun. Maju mengatakan Divisi Profesi dan Pengamanan Kepolisian Daerah Metro Jaya masih menyelidiki tuduhan Siti Aisyah soal penghilangan barang bukti berupa emas dan uang oleh penyidik.“Sedang dalam proses. Klien kami juga sudah di-BAP, tapi hasilnya belum keluar,”ujarnya. Pekan lalu, proses persidangan kasus ini sudah pada tahap jawaban jaksa atas pembelaan penasihat hukum. Maju menyebutkan, jaksa menuntut Rasmiah hukuman lima bulan penjara. Putusan dijadwalkan keluar pekan depan. “Kalau diputuskan bersalah, kami pasti banding. Klien kami sangat tidak bersalah,”katanya. Adapun nasib Rasmiah akan ditentukan pada 22 Desember 2010 mendatang. Majelis hakim, yang diketuai Bambang Widiatmoko, akan menjatuhkan vonis kepada terdakwa pencurian ini. ● PUTI NOVIYANDA | AYU CIPTA
NAVIGASI INFO PENERBANGAN
SELASA, 21 DESEMBER 2010
PRIVAT *LGM PRIVAT* TK/SD/SMP/SMA/Umum, Guru ke rmh pengalaman Mat/Fis/ Kim/Akt/Inggris/Mandarin/Komp, Prancis, Jerman, Jepang, dll. IPB, UI, ITB, IKIP, dll. Hub: 0818721281, 4254178, 4254348, 4890914, 58302469, 7373189. ***~BRILLIANT~*** MTK,FSK,KIM,BIO,KUMON,AKUN,KOMPTR,ING,PRNCS,MANDRN,JERMN,JPNG,ARAB/NGAJI.TOEFL,GURU KE RUMH/KANTOR . TELP: 78842131/ 98763207/ 081808863974SE JABODETABEK. (H101100008) LES PRIVAT CEPAT DAN TEPAT.Gru dtg ke rmh: Eng (Conversation,reading,writing,TOEFEL),Mndrin,French,Grman,Korea,Dutc,Mat,Fis,Kim,Kom. Hub: 02192122878 wkt fleksibel (H101100121) ***~PUSAT KURSUS BHS PLC~*** BhsIng,Mdr, Jpng,Jrm,Prc,Bld,Span,Kor,Itl,Arb,Toefl,Ielts,Toeic,Bhs Ind utk expart,bs d kls/rmh/ktr,guru qualified,Sejabodetabek.Ph.58900927,99093554,98168658, 92715046.
[email protected]
PROFESI
Peluang EMAS Bagi Anda Pensiunan,Ex PHK, PNS,Polri dll.Bth Cpt 19 P/W 30-69th Pssi Krj Ktr Haji+Umroh Inc 4,5Jt/bl. Ibu Rosmayanti 021-94330560,08131467 9643 ***~PERUSAHAAN TRADING~*** Prshn TRADING di Tgrng bth Adm.HRdgKeu, Gdng. Inc 1,5-2,5jt/bln.SMU-S1, 18-38th.Non Pengalaman.INTERVW di TANGRNG SMS data ke 085697111326 Yull (HRD) B t h K a r y P / W P o s : O p . P r o d u k s i , S o p i r, Las,Adm,Satpam,OB,Cl,Service.SMP/SMA/Sdrjt.Ulet,Rajin,Lembur,KrjShift.PT.TWO WIN INDONESIA. Ibu.Nila 02159401283/021993650 38 cari 20org gemuk utk jd konsultan nutrisi perush amerika,pnghsln 3-15jt.cari agen u/slruh Ind.Sandy 0818669896,98999 155/70554443 PELUANG EMAS utk Anda Pensiunan ex PHK,PNS,POLRI,Dll.Bth cpt 26 P/W 3065Th Krj Ktr Haji/Umroh.Inc. 4-4,5 jt/Bln.Hub.Bu Nur Aini: 33122737 / 08174968868 Rosmayanti
BISNIS - JASA JASA AKUNTAN
CARI KERJA / LOWONGAN
C7
PROFESI - BISNIS - JASA
**A.LINA** Terima Penyusunan Neraca LR, Audit Internal, Pjk 21 / 25 / Ppn, SPT Pribadi / PT, urus SIUP / NPWP / TDP / AKTA,dll. Hub: 021-97777409 TAX & ACC SERVICE,Susun Lap Keuangan, Audit&Lap SPT Masa&Thn Badan/Pribadi:PPN,PPh 21,23,25,E-SPT (Konsult Masalah Pajak) Hub: 02197353846 / 02199982080 (JOKO-HENDRA)
AIR JUAL MESIN R/O,Filter Air & Sikat galon mulai 1,3 cocok untuk isi ulang dan Industri,Terima Pasang Se Indonesia.Bintara Bks. 96485043,087883924969
ANTI RAYAP ANTI RAYAP Brantas Tuntas Hngg Koloni, Methode Injection & Baiting,LEGAL& BGARNS 3s/d5th,Survey&konsultasi GRTS,Mlyn Pnymprtan&Foging DBD utk Nyamuk,Tikus,Kecoa,Lalat dll.T.02132085636,89609795 sms 08151938 2534 ANTI RAYAP Brgaransi sejak Th 1968. Dijamin tuntas. Info&Survey Gratis. 7353 440/ 93495187/34273194/0857 1024 0844. http://antirayap_dhamid.com
PELUANG BISNIS
Tersedia kurma sepanjang tahun (Ready Stock 40 Jenis Kurma). Ph: 021-86903789/ 86900201, Email:
[email protected]/
[email protected], Website: www.thamra.com. (H100500083) 99org GEMUK yg mau di training.Prshn Healthy Food.MODAL TERJANGKAU & P/F TIME,Profit 2-12jt/bln.Nama,usia,tinggi/berat,domisili. SMS 0818 0320 6668 www.dietpraktis.com DGN 2JT SUDAH BISA BUKA TRAVEL ONLINE cetak sendiri GARUDA,LION,BATAVIA,VOUCHER HOTEL terbuka untuk di seluruh Indonesia, Agen resmi 0818757388 http://www.pariwisataku.com BISNIS TVI EXPRESS Dg Penghasilan US $10000/Bln (100Jt/Bln) Anda Menciptakan Kekayaan Dg Sistem Sederhana. Pendaftaran Hub: 0818821449, 021 92789810 (Adi) (H101100076) Pahami dulu RESIKOnya. HIGH RISK RETURN. Itu Prinsip dasar trading di FOREX. Ada REPORT dr PT. Info Hub. 021-99653673 (H101100133) Pasang Baru Loket Pembayaran: PLN-TELKOMPULSA-DLL.Dapt dibuka di Rumah-Toko-Ruko-dll. Hub: CV.Buana Jl. Raya Kota Legenda/Grand Wisata Griya Persada Elok Blok G No.16 Bekasi Timur Telp: 02145602789 -081280362789
PERUSAHAAN FURNITURE CARI INVESTOR 50Jt s/d 1M Profit ± 30%/thn.Bisa ikutan kerja,gaji+bonus menarik Hub.PT.THE MASTER Wisma Nugra Santana Lt.14 Jln.Jend.Sudirman Kav 7-8 Telp.02126404660/0818740448 (H101200023)
BISNIS KEUANGAN Anda Bermasalah Dgn CC/KTA?Stres Dkejar Kolektor,Ingin Discount/Tidak byr sma skli(Pemutihan)LEGAL,STC SENAYAN LULU:0857 1032 6273 SUKARNO: 9228 5861 (H101200016) ANDA B’MSLH dgn Krt Kredit/KTA?Stres dikejar Clktor,tdk byr sma skali (PEMUTIHAN) Pros Cepat&TUNTAS (LEGAL) STC SENAYAN. Fitrie 92182725 RIO 0821131 30888 Anda bermasalah dengan kartu kredit atau KTA?Takut dikejar kolektor?Ingin dibebas bayarkan (pemutihan) legal Hub: ASRI 02194986428 / 082111044728 / 08788052 3323. STC Senayan City
INVESTASI KAMI JADIKAN Dana 500jt Anda Menjadi 1 Milyar Dalam 30Hari Pasti Jelas Dan Aman Cepat Kesempatan Terbatas Datang Kekantor kami,Atur Kunjungan Anda Di Nomor 021-45737799
JASA LEGAL ***PUTRA JASA PATENT*** Pendftrn merk,patent,dsain indstr&hak cpta dlm&luar negri,mbuat ggtan merk.Cnsltn merk. trdftr: izn nmr 202-HT.04.02 Th’06. Tngrng Telp:02155762085, Hp:08176778182 Fax:02155762086
AGEN/BIRO Ahli Renovasi/bangun baru/pengecetan/partisi gpsum/pemasangan-pembersihan keramik/dak-talang bocor,buat pagar,wc,sal air/kran air mampet (tanpa bongkar)dll “ B E R K A T T A M A ” 92809091,08170816874 (H101200002)
JASA PENTERJEMAH DESRA TRANSLATION. Tersumpah,Akurat & Profesional Dok Legal,Teknik, Eko/Keu, Sos Pol,Ijazah,Akte Notaris,dll. Free Delivery. Hub: DESRA 739 4840, 68332811 Fax: 739 4840 Email: desra.translation@ gmail.com. (H100500012) UNIVERSAL BUSINESS TRANSLATION 24BHS T’smph Legalisir Depkeh Deplu Kedubes Benhil Jakpus T.57956871,Cawang Jaktim T.8007809, Depok T.7757833 HP.99989869, 081586189889, email
[email protected], Web: www.ubtrans.com (H101000076)
NAVIGASI ELEKTRONIK - RAGAM MRM TRANSLATION&INTERPRENTER , Sworn, Non-Sworn, 14Bhs,Brmutu, Akrt,Cpt, Lglisasi Khkiman/Deplu/Notaris 24Jm. Jl.Cikoko Tmr Ry 8B T. 021-79187183 ,F.7949167,0817889433 Email: imy@ cbn.net.id.www.mulyapromosi.co.id (H101100136)
KONSULTASI KONSULTASI Bg Anda yg Bth Dana Mendesak Hari Ini utk Byr Hutang&Modal Usaha.Jgn Pusing akan Dibantu dgn Dana Amanah.Metode Istigosah/wirid Proses 2jm cair.Hub.Ustad NANANG 08128262-6789 ADA DOKTER 1001 Mcm Mslh Kuangn.Bg Yg Bth Dana Mndsk s/d 100M Jgn Pts Asa, MBAH LAWU Pnya Slsi Trbaik,Trcpt,Traman&Trprcy.Bg Anda yg Sdh Sring Trtipu dg Iklan Dana Hibah Di Berbagai Media. Hub. 0819-1515-1616. Ki Bayu Diningrat Khusus Menangani Masalah Hutang, Modal Usaha,Dana Hibah& Masalah Kehidupan Anda. Hub: 0818630-614. Garansi Nyata & Tidak Ada Tumbal Apapun. Menangani Khusus Mslh Keuangan.Bg Anda Yg sdh Sring T’tipu Dgn iklan Dana Hibah.Hub: KI DIMAS PANGESTU 08121001-0110.Akan Kami Buktikan Dana Hibah Yg Sbnrnya U/ Byr Htng&Mdl Usaha. KONSULTASI KHUSUS Bagi Anda yg Bth Dana Mendesak Hari Ini utk Byr Htg&Mdl Usaha.Jangan Putus Asa Akan Dibantu Dgn Dana Amanah.Proses 2jam cair.Bisa Diambil Lgsng/Disetorkan ke Rek.Anda Hari ini juga Hub.Bpk.H.MISBAH 08128282-4545
SEWA MOBIL MEGA2000 RENTAL 5383589-91902000087889882000-081386812000 MENYEWAKAN INOVA 250, KAPSUL/AVANZA/XENIA 200, APV 200 BISA JAM2AN MIN 5 JAM/ANTAR JEMPUT AIRPORT TERPERCAYA. (H100800085)
**ANGELITA RENT CAR**91111049.Menyewakan Avanza, Xenia, Apv + Supir,300 Rb/12Jam,350Rb/24 Jam, 6Jt/bln+ supir. Mobil Prima Thn 2009-2010 Siap Dlm/ Luar Kota CHEAP CAR RENTAL Menyewakan: Avanza, Apv, Innova, Luxio, Lgx, New Pregio, New Elf & Wedding Car. Telp: (021)28916969/ 92619707/085781582838 **FARREL RC** menyewakan INNOVA, AVANZA, LUXIO, XENIA, ALPHARD DLL. Best price short/long time. Telp: 02198282559-7530772 (H101100150) ALEANDRA RC.Menyewakan NEW CAMRY ALPHARD INOVA AVANZA PREGIO ELF Harian Bulanan Tahunan Telp: 021977 18558, 08179331978 FERY DJAYA RENT CAR 12jam+supir+250rb, Drop Jkt-Airport=100rb,mobil baru th 2010 (XENIA,APV,ARENA,LUXIO,dll) Hub :081387236878/081318398758/710605 33 (H101200024)
SELASA, 21 DESEMBER 2010
BAHAN BANGUNAN **CV,GIS rangka atap baja ringan 100% ZINCALUME 120rb/m,Renovasi atap, bangunan Kanopi baja ringan-Pengalaman** 021-7783 2913,021-33922416, 081220105691 (H101200055)
KESEHATAN Milkshake nutrisi utk turun/naik berat badan 3-10kg/bln (dijamin 100% berhasil). Untuk semua usia.Krm se Indonesia Hub: Dessy 08568413525.Gratis 10 Tips Diet Sehat,daftar di http://www.diet-sehat.com/dessy (H101100118) Pengobatan Alami tanpa operasi utk semua jenis benjolan dalam/luar badan.Tdk ada efek samping.Murni dari bahan herbal impor.Hub Dra.TARI. Hp no: 0878-32695800 (tidak sms) (H101200043)
PERCETAKAN/SABLON
POOL RENT CAR Mobil Baru-baru Kijang Inova,AVANZA,ELF Tnpa/dgn sopir Berpengalaman Dijamin Aman Harga Paling Murah Kebun Jeruk 021-93830982, 08161931948 (BK 24 Jam)
KOPERASI BAITUL MAAL.M.Rent Car 5494 061,53678458,70712916,08128001438, Disewakan Kijang,Innova,Avanza,Toyota,APV,Sedan,ELF,15 Seat Sewa 25Rb s/d 50RB/Jam Min 8&10Jam,Trm Kerjasama. *COMFY AUTO RENT* 32737785-838125990816783968-0818703685 AVANZA 2010 AT/MT,XENIA 2010 AT/MT,INNOVA 2010 MT/AT,GRAND LIVINA 2010 AT,TEANA AT,SERENA AT,harian,mingguan,Bulanan,berikut/tanpa supir.
ALL NEW MYJET SPARTA 272m²/jam JAGOAN OUTDOOR, BALIHO/BILLBOARD/SPANDUK PILKADA/UMBUL-UMBUL, WARNA SANGAT BAGUS MESIN TAHAN LAMA INVESTASI TERBAIK AFTER SALES OK, DVT (021)6348888 (H101200057)
QURBAN AL-AMIEN AQIQAH Sdia kambing Mlai 600Rb msk aneka menu,grts krm ptng &50 buku Risalah aqiqah.021750999168434577-97734850 (H101100112) AR-RAHMAN AQIQAH 021-32049426/8958 9393/7535062 Sdia Kbg-Sapi Mlai 600Rb-6Jt Msk Aneka Menu,Grts Krm Ptng,50Buku Aqiqah&Souvenir
KULIT
TOYOTA
“GENUINE LEATHER” Fashion, Promotion, Furniture, Wallet, Bag Car,Shoes,etc. Harco Mangga Dua, Ruko Blok B No.2 Jakarta. Telp. 612 8888
**Toyota Alphard X,S,G** Toyota Vellfire X,Z,V**Toyota Prado**Toyota LC sahara,Uk.ZX**HONDA CRZ dan Crossroad.** Hub: Cilandak Auto 0817000 2729/021-35814222
PENGOBATAN
BABY SITTER/PEMBANTU
BARANG ANTIK
*LPK SUGESTI B.SITTER* 021-70621352/ 70726768/73455669 Menyediakan B. Sitter u/Bayi,Balita,Lansia,Org Skit, Snr/Jnr, Idntts Jls&Asli,Adm Mrh,Gj Bs Nego,Grnsi 1 Th ‘Bs Antar’ D&L Kota. Hub: Ibu AYU. (H101100138)
J/B B.Antik ,Permata, Lukisan, Jamtangan/lemari, Porcelin, Kain2 Tua, Lampu2 kristal/kuno, pajangan2 kristal/perak, porcelin. AA Gallery 081319003999 / 021-91526999 (H101200052)
**LPK AMANDA**Sdia Bnyk B.Sitter/PRT/ Jnr/Snr,u/Bayi,Blta,Or-Skt,Jo: Adm Murah,Gj 400-700Rb,B.Grnsi Idts.Jls Asli,Atr Grts,Ada Siap Luar Kota.Hub: Bu Vivi 021-26161309,26161308,085227254 666 Sdia Suster Inval Lebaran ***~YYSAN KIRANA SELASIH~ Sedia Baby Sitter U/Bayi,Balita,Org Skt, Jompo, Snior/ Junior, Pengalaman/Tdk.Gj 500rb-700rb Data Jls&Asli ADM Murah “Bs di Antr” Hub: Ibu Maya (021)46395457,833 82959 U/ Luar Kota Jg Ada
BIRO JASA PT/PMA/PMDN/CV/PD,IUT,Gapensi,Kadin,SIUJK,Ijin Travel,Ijin Restoran/Bar, UUG, API,SRP,NPT,UIN Industri, Kitas, Kitap, Merp, VKU, Adopsi, Merk,Ganti nama, Cttn Sipil,dll. 081908177720,0812368 58159 (H101200032)
SPOT AD
**Auto Rent** 021-70525111,0817019 8878, Innova, Kijang LGX,M.Kuda, Grandia,dll.40Rb/jam (Termasuk BBM +Supir) Harian/Mingguan/Bulanan TRANS-A WISATA Menyewakan Bus Pariwisata Kap.19&29 Seat Fas.AC,TVLCD, DVD,Karoke,Sedia juga paket Tour Bali Akhir Th’10 Hrg Paket 1,5Jt ALLIN Hub: 085782508552,087770012727,0813989 62848 (H101200041)
MIMAKI TEKNOLOGI JEPANG TERBARU PRINTER SUPERHIRES 1440 dpi, PRINT& CUT,CUTTING PLOTTER, PRINTER UV UK. 30X24CM TINTA REFILL ORIGINAL MBIS HARGA TERJANGKAU.AFTER SALES TERBAIK. DVT (021)6348888
FROZEN YOGHURT
ELEKTRONIK ANTENA GLOBAL ANTENA Ahli Psng Antena TV (100Rb),Parabola Digital(1,5Jt),Top TV (85Rb),Indovision(150Rb), T. 85481952 (Cbbr),45537752(JakUt),93678925(JakBar), 83256162(Bksi) Dijmn Bgs,Lbr BK!Se-Jbdtbk Grnsi (H101100115)
KLINIK MBAK RETNO Mnangni Hub.Pasutri,Krng Hrmns Akbt Diabet/Stres,Bgn Tdr Leher Kaku,Mls Utk Bangkit,dll.Dg Therapi+Jamu Oles,Jl.Kayu Manis Timur No.3 Ph.021-8513301,0812 9250409 U/ Jls Klik www.jamualami.com
**FROZEN YOGHURT** Peluang usaha yg lg Booming,eskrim cone&Frozen Yoghurt,jual msin eskrim&gratis resep, bergaransi untung bs s/d 400% www.yoghurt-icecream.blogspot.com. Hub: 022-78487688
KERJA DARI RUMAH
SOFTWARE BANGUNAN
KOMPUTER
~SOFTWARE RAB ~ RMH,RUKO DLL+ GDNG,PABRK DLL.1 s/d 3Lt LINK : BQ,ANALISA,SCHEDULE+CASH FLOW PRO ESTIMA 021.5856173+ 021-96796723 PATTY (08128128) 1928&1949. TARIE (0815)8828995& 8121949. OXCEL (081)7661-1667& 888-6170
ALFACOM Panggilan Servis NOTEBOOK&KOMPUTER (Klp Gading/Sunter/Cemp Putih/Rwmangun dan sktrnya) bergaransi.Tehnisi berpengalaman.FREE konsultasi 021-3588 8181/0856 855 0386 (H101200025)
PELATIHAN WEBSITE
###~DISTRIBUTOR AC~### Termurah Terlengkap se-Jabodetabek “Megah Tehnik” (021)54373701/5445012/70703118 cash&credit.Ada Freon Hemat listrik smp 20%.Trima Instl Proyk,Chiler Servc& Bongkar Psg AC (H101100098)
DICARI Orang2 yg Serius utk Dilatih Mnjd Konsultan Nutrisi.Mndptkn Extra Income 1-3jt/PT, 5-8jt/bln FullTime.Disediakan Pelatihan,Modal mulai dr 1juta.Telp.Bella 081511039404/0856931 555971/081510545378
CCTV KAMERA Specialis,Pemasangan,Penjualan .CCTV Semua Merk Bsa liht luar Negri,Internet.U/Rumah,Kantr Aprt,dll. “SUMBER ARTHA MGK lt.dasar Blok C3/1 Hub: 4213190-91717474
BIRO JASA HAK PATEN ***AYO PATENKAN!!*** Paten/Merek/Cipta/Desain/SIUP/CV/PT/Barcode/SNI. PT.DREAM ID:Graha Pena Lt.1 R.105, Jl.Raya Kebayoran Lama 12 Jkt. (021) 94237999/94185999/ 081330713999 Disc.20%
BISNIS EMAS Anda ada modal 30/60Jt&mau Laba 1-15Jt/bln gabung dengan BAKRI GRUP di Bisnis Emas/Index,Saham/Curency OnlineLegal-GARANSI Hub.THE PLAZA OFFICE TWR.Lt.27 Email:
[email protected] Hp.085216711199
Ikuti Pelatihan M’buat Website Bisnis Yg M’berikan pghslan Bsr u/Anda Walaupun Anda pemula/Gaptek Dijamin Bs M’promosikan prdk/jasa Anda ke Manca Negara,Biaya T’jangkau Anda akan Memiliki Wbste GooglePage Rank 100% Live,Grnsi Uang Kembali! Tmpt Trbts.Balina Internet Marketing Jl.Ry.Ps.Minggu 17A Jaksel,Ktr: 7986481-79183597,Riza 32800072,Said 085216303147,Latief 98353923 Email:
[email protected]
CAT TEMBOK CAT TEMBOK “MURAH” Produksi dan menjual cat tembok,Mengerjakan pengecatan Gedung,Ruko,Perumahan dll, dengan Kwalitas baik. Hub: (021) 32242002
ANTENA TV/PARABOLA AHLI PSG ANT TV Indovision/Top TV Parabola 1,5Jt Hub: RAFE ELEKTRO 5606227 (JAKBR) 83417144 (JAKTM) 7301369 (JAKSL) 83785627 (BKSI) 71137333 (DPK) bs parallel 1s/d5 tv.
REVIEW PERATURAN PELAKSANAAN, SPT TAHUNAN PPh BADAN TAHUN 2010 MATERI WORKSHOP Review peraturan pelaksanaan PPh Badan yang diterbitkan tahun 2010 ● Permasalahan peraturan pelaksanaan dan cara menyikapinya ● Review ketentuan formal SPT PPh Badan ● Rekonsiliasi laporan keuangan komersial dan fiskal ● Pengisian SPT 1771, 1771/$ induk dan lampirannya ● Ekualisasi PPh dengan jenis pajak lainnya ● Penelitian SPT dan tindak lanjutnya : surat himbauan, konseling, Benchmarking ● Kriteria pemeriksaan rutin dan khusus ●
Instruktur
Drs. Didik Budi Waluyo, MBuss Managing Partner DBW Tax Consulting Konsultan Pajak (Sertifikat C) dan Kuasa Hukum pada Pengadilan Pajak ❖ Pengalaman lebih dari 25 tahun di bidang perpajakan ❖ ❖
22 Desember 2010 Hotel Bidakara Jakarta Investasi Rp 1.100.000,- per peserta Bonus buku : Susunan Dalam Satu Naskah Undang-Undang Perpajakan Indonesia Setiap peserta mendapatkan langganan KORAN TEMPO selama enam bulan. Informasi pendaftaran TEMPO Komunitas, Telp. 021-536-0409 Ext 222, HP 0817-185288
C8
“ANTENA SOLUTION” 46753000-8601188 Antena 100Rb,Parabola±300 chanel 1,5Jt OKE/TELKOM/INDOVISION,YES/TOP TV bisa paralel 2-10 TV libur buka se JABODETABEK (H101200039)
AC/KULKAS
RAGAM
PERHIASAN STAR ARLOJI,BELI JAM BEKAS/BERLIAN Dng Hrg ttg ROLEX,BULGARI,OMEGA, BREITLING,dll. Hub: Bp.EKO PH: 3929079 Jam 09-18.00 WIB Apartemen Menteng Prada Lt.Dsr No.2J Dpn ST.Cikini (Dtg Ketempat). (H101100144)
TANAMAN **MILIKI PERKEBUNAN SENGON** Dp.10Jt.Cicilan 1Jt/bln 25x Lahan 2.000m.Sdh T’masuk tanam bibit 600 pohon.Sertifikat Hm pemupukan prawatan keamanan.Min profnt 160 jt.Hub:081284608460/08588 1133009 (H101100081)
LANSCAP/ARSITEKTUR Trm Bgun Bru Renov bsr/kcl dr mnengah hnga lux.Hrg 1,5jt s/d 2jt,kusen kamper atp bja ringan,gnteng m kls krmik 40cm,plavon gibsen,hsl krjan cpt&grnsi.Hub ADI 44676895,0852 8205 3035 *MSK CONTR&CONSULTAN,RENOVASI*,Bgunan Bru,Rmh Tinggal, Kntr, Ruko, Showroom/ Interior.Hrg Trmurah,Brpglaman.Buktikan!!! Hub: 08129696801/08787838 4282/ 71061504 Fax. 4895374. www. sandikayara.page.tl
LAIN-LAIN CCTV SPECIALIST,CCTV SPECIALIST,CCTV SPE SIALIST Distributor system keamanan 24jam,Sistem Possscket,Garansi Hub: Shoot cam (Henry) 0815 8855 971-021 98912043 Jln Meruya Utara Raya E8 No19A,Dpn SMP Negeri 134 Anda Ingin memonitor Mobil, Anak, dll. (Lokasi & Peta) Rp 950.000,- Atau Memonitor Hp Anak (Sms,Pembicaraan,Lokasi,Email, BBM,Dll) Hub: 021.6320870 HP.08168 43763(No Sms) (H101200031)
PERTAMBANGAN Teknologi Pengolahan BJH Besi, Galena, Mangan, Nikel, Tembaga, Batu Bara & Petroleum Coke ARSam, 0818.2144.73 (H101100019)
ALAT MUSIK ***ADINDA MUSIC*** 8607575-0818753826 Berani beli keyboard-piano-alat bandsound system/tukar tambah/service/rental sound system-alat band-TV Plasmaproyektor-lighting-mobil pengantin-AC dll
Hakim Walfred Dilaporkan ke Komisi Yudisial
Masyarakat Anti-Kekerasan Yogyakarta akan mengirim surat pengaduan terhadap hakim Pengadilan Negeri Kota Yogyakarta, Walfred Pardamean, ke Komisi Yudisial dan Ombudsman Perwakilan Jawa Tengah-Daerah Istimewa Yogyakarta.
Satu Perusahaan Ajukan Penangguhan UMP
HALAMAN C2
Hingga batas waktu habis, yakni 20 Desember 2010, hanya satu perusahaan yang mengajukan permohonan penangguhan upah minimum provinsi 2011, sebesar Rp 808 ribu.
HALAMAN C3 ARIF WIBOWO (TEMPO)
Sultan Bantah Kabar Konflik Kepentingan Penambangan Pasir Besi
Jasa Relawan Para relawan menurunkan genteng di rumah warga yang terkena awan panas di Dusun Glagahmalang, Glagaharjo, Cangkringan, Sleman, kemarin. Kehadiran para relawan terbukti sangat berarti bagi kebangkitan warga Merapi pascaerupsi. Dalam Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional 2010, sejumlah relawan Gunung Merapi mendapat penghargaan atas jasa mereka.
YOGYAKARTA — Gubernur Daerah Istimewa
Yogyakarta Sultan Hamengku Buwono X mengatakan tidak memiliki saham perusahaan tambang pasir besi di Kulon Progo. “Saya ndak ada (saham),”kata Sultan kepada wartawan di Kepatihan kemarin. Menurut Sultan, kalaupun Keraton dan Pakulaman memiliki saham dalam investasi penambangan pasir besi, harus dipisahkan antara dia sebagai Raja Keraton Yogyakarta dan dia sebagai Gubernur DIY. Karena itu, Sultan melanjutkan, tidak akan ada konflik kepentingan sebagai gubernur dan sebagai raja.“Keraton yo seje, Keraton ada institusi sendiri, bukan saya. Keraton urusannya, ya, Keraton,”katanya. Sebelumnya, GBPH Joyokusumo, adik Sultan, mengakui Keraton dan Pakualaman memiliki saham PT Jogja Magasa Internasional dan PT Jogja Magasa Iron, yang akan menambang pasir besi di Kulon Progo. Bekas Rektor Universitas Gadjah Mada Profesor Ichlasul Amal menilai kepemilikan Keraton atas saham itu mengandung konflik kepentingan Sultan sebagai Raja Keraton Yogyakarta dan Sultan sebagai Gubernur DIY, yang mendukung proyek penambangan pasir besi itu.“Jelas ini ada conflict of interest karena raja dan gubernur adalah sama,” ujar Amal kepada Tempo. Sultan mengatakan keterlibatan Keraton dan Puro Pakulaman lantaran penambangan itu berlokasi di tanah Paku Alam Ground. Dia meminta masyarakat berpijak pada kontrak karya yang telah ditandatangani Presiden. Dalam kontrak karya itu disebutkan bahwa investasi harus di lokasi yang tidak ditempati penduduk.“Jadi ora usah demonstrasi, karena itu tidak di lokasi penduduk, nek menggusur justru salah,”katanya. Sultan menjelaskan, ada sekitar 3.000 hektare lahan yang menjadi studi dalam penambangan. Jika ada sisa tanah beberapa ratus hektare yang tak digunakan penduduk, itulah yang akan ditambang. “Kalau sisanya 800 hektare, ya, 800 hektare, jadi bukan tanah penduduk,”ujar Sultan. Penambangan pasir besi ini ditentang petani yang ada di sekitar lokasi penambangan. Selain dinilai akan merusak pertanian pasir pantai yang sudah berhasil mereka bangun, ada perbedaan klaim Paku Alam Ground antara petani dan Pakualaman. Koordinator Paguyuban Petani Lahan Pasir Kulon Progo, Widodo, mengatakan, meski keraton memiliki saham perusahaan tambang itu, petani akan tetap melakukan perlawanan.“Kami tidak peduli,”kata Widodo. ● BERNADA RURIT
➔
21 DESEMBER 2010
I SIN DI IK TAR
C1 SELASA
Kantor Perwakilan: Jalan Kolonel Sugiono Nomor 47, Yogyakarta 55151. Telepon Redaksi: 0274-380864 (hunting) Telepon Sirkulasi: 0274-380864 Ext. 300 Faksimile: 0274-380865. E-mail Redaksi:
[email protected] Telepon Iklan: 0274-380864 Ext. 200 (Worodiyanti, Prasetyo)
Giliran Pemuka Agama Dukung Penetapan Sultan Sebagai Gubernur Keistimewaan Yogyakarta diminta tetap dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia. YOGYAKARTA — Setelah berbagai
elemen masyarakat mendukung penetapan Sultan Hamengku Buwono X selaku Gubernur Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, kini giliran Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Yogyakarta menyampaikan dukungan yang sama. Dukungan itu disampaikan lewat surat pernyataan kepada Presiden. “Kami mendukung sepenuhnya Sultan Hamengku Buwono dan Sri Paku Alam yang sedang bertakhta ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DIY. Pengisian jabatan kepala pemerintahan dilakukan dengan cara penetapan,” kata Gregorius Sri Nurhartanto, Wakil Komisi Hubungan Agama dan Kepercayaan Kevikepan
Yogyakarta kepada wartawan di kantornya kemarin. Dalam surat itu, mereka juga mendesak Presiden dan Dewan Perwakilan Rakyat memperhatikan aspirasi masyarakat DIY dalam pembahasan Rancangan Undang-Undang Keistimewaan DIY. Surat pernyataan itu didukung oleh Ketua Umum Persekutuan Gereja-gereja Indonesia DIY Humphyrey Kariodimedjo, Ketua Persekutuan Gereja Pantekosta Indonesia DIY Pendeta P. Hutagalung, Ketua Majelis Ulama Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta KH Thoha Abdurrahman, Ketua Majelis Mujahidin Indonesia DIY Hasyim Abdullah, pemimpin wilayah Muhammadiyah DIY Arif Jamali Muis, Ketua Majelis Agama Kong Hu Cu Indonesia DIY Cucu Rohyana, Ketua Parisadha Hindu Dharma Indonesia DIY, serta Ketua Komisi HAK Kevikepan DIY Ponidjan. “Kami takut jika telanjur terjadi konflik karena kontrapro-
duktif. Kami tak mau terlambat,”kata P. Hutagalung di Kantor Wilayah Agama DIY kemarin. Menurut Gregorius, pemerintah pusat harus realistis dan tidak boleh menutup mata terhadap aspirasi di daerah. Jika masyarakat menginginkan penetapan, seyogianya aspirasi itu didengarkan. Sebab, jika bertentangan dengan aspirasi warga, dia khawatir muncul keresahan yang membuat Yogyakarta kian tidak kondusif. “Apa demokrasi itu harus direduksi dengan pemilihan? Jati diri bangsa ini, demokrasi adalah musyawarah mufakat, itu sudah jelas tertulis dalam Pancasila, tapi itu tidak direalisasi,” ujarnya. Menurut dia, dalam demokrasi, dalam musyawarah dan mufakat, tidak ada pihak yang menang dan kalah. Perwakilan agama ini mendukung keistimewaan Yogyakarta tetap dipertahankan sampai kapan pun dalam kerangka
Negara Kesatuan Republik Indonesia. Menurut Gregorius, jika pemerintah pusat memaksakan pemilihan, dia khawatir akan muncul disintegrasi yang besar. “Lembaga agama berharap DIY kembali dalam situasi kondusif dalam kerangka NKRI,”katanya. Menurut Ketua FKUB DIY Thoha Abdurrahman, Majelis Ulama Indonesia DIY pernah membahas keistimewaan DIY dengan Sultan Hamengku Buwono X pada 2006. Bahkan MUI mengusulkan menjadikan DIY sebagai Serambi Madinah. “Bukan berarti ingin menjadikan DIY daerah Islam, tapi soal kebudayaan Islamnya,” kata Thoha. Dalam sejarahnya, saat Nabi Muhammad hijrah ke Madinah, Nabi menetapkan adanya Piagam Madinah. Isinya menyatukan seluruh agama yang ada. “Keraton juga menerimanya, ada nota kesepakatannya,” kata Thoha. ● BERNADA RURIT | PITO AGUSTIN RUDIANA
SELASA, 21 DESEMBER 2010
C2
BUDI PURWANTO (TEMPO)
Dana Aspirasi Dewan Brebes Dikecam
KILAS Ujian di Pengungsian SLEMAN — Sebanyak 305 sis-
Peralatan Identifikasi
BREBES — Koalisi Lembaga Swadaya
Masyarakat Brebes yang tergabung dalam Aliansi LSM Independen mengecam penggunaan dana aspirasi dewan perwakilan rakyat daerah untuk membangun sejumlah infrastruktur konstituen. Mereka menegaskan, dana aspirasi yang mencapai Rp 1 miliar per anggota Dewan itu tidak memihak kepentingan masyarakat Brebes secara luas. “Itu hanya akal-akalan anggota Dewan untuk mendapat penghasilan di luar gaji saat memotong dana pembangunan yang mengatasnamakan dana aspirasi,” ujar koordinator Aliansi LSM Independen, Muhammad Subkhan, saat berunjuk rasa di kantor DPRD kemarin. Dalam aksi yang melibatkan sejumlah penarik becak itu, aliansi LSM menuding dana aspirasi hanya memboroskan anggaran pendapatan dan belanja daerah. Soalnya, menurut mereka, dana itu hanya digunakan untuk membangun fasilitas kampung sesuai dengan kepentingan politik anggota Dewan. “Banyak akses jalan dan jembatan lintas kecamatan yang menjadi tanggung jawab pemerintah rusak, sedangkan sejumlah fasilitas tingkat RT, seperti gang kecil di kampung, justru lebih baik,”ujar Subkhan. Pihak aliansi meminta Pemerintah Kabupaten Brebes menghapus pos anggaran untuk kepentingan Dewan dan mengalihkannya untuk realisasi program yang telah dibahas dalam musyawarah rencana pembangunan di tingkat kecamatan. Ketua DPRD Kabupaten Brebes Illia Amin ketika dimintai konfirmasi membantah kabar ada dana aspirasi anggota Dewan. “Tak ada, apalagi hingga miliaran,”ujarnya. Illia juga membantah tudingan bahwa DPRD menolak menyetujui draf rancangan APBD 2011, sebagai persetujuan agar mendapat jatah dana aspirasi.“Dewan yang menilai rancangan APBD tak imbang dengan biaya pembangunan fasilitas publik,” ujarnya. Menurut dia, karena belanja pegawai mencapai 70 persen dari anggaran Rp 1,2 triliun, pemerintah tak lagi punya uang untuk membangun fasilitas publik. ● EDI FAISOL
Seorang petugas tim Identifikasi Polda Jawa Tengah memperagakan peralatan serta mobil di markasnya di Semarang kemarin. Mobil yang berfungsi selayaknya laboratorium tersebut sangat membantu petugas untuk proses identifikasi di tempat kejadian perkara.
Hakim Walfred Diadukan ke Komisi Yudisial Pertanyaan hakim Walfred kepada saksi dinilai menjurus intimidasi. YOGYAKARTA — Masyarakat AntiKekerasan Yogyakarta (Makaryo) akan mengirim surat pengaduan terhadap hakim Pengadilan Negeri Kota Yogyakarta, Walfred Pardamean, ke Komisi Yudisial dan Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Jawa Tengah-Daerah Istimewa Yogyakarta. Walfred dinilai mengintimidasi saksi Widijantoro, yang merupakan mantan pengurus Lembaga Ombudsman Swasta (LOS) DIY. Surat pengaduan tersebut akan dikirim besok. “Hakim itu telah menyebut kata ‘laknat’ di hadapan saksi dengan nada intimidasi,” ujar koordinator Makaryo,Tri Wahyu K.H., di sela sidang lanjutan kasus perusakan LOS DIY di Pengadilan Negeri Kota Yogyakarta kemarin. Dalam sidang itu, tiga terdakwa kasus LOS diajukan bersamaan, yakni Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Bantul Kandiawan, mantan Asisten I Bantul Sukardiyono, dan Koordinator Paguyuban
Dukuh Bantul Sulistyo. Pasalnya, sidang tersebut menghadirkan Widijantoro sebagai saksi atas kelakuan mereka. Dalam salah satu keterangan, Widijantoro menyebutkan bahwa para terdakwa membentak para anggota LOS DIY menjelang perusakan kantor oleh massa. Intinya, para terdakwa meminta agar hasil penelitian LOS DIY bahwa distribusi 40 persen bantuan korban gempa 2006 di Bantul salah sasaran dicabut. Pengurus LOS DIY juga diminta meminta maaf. “Coba Anda peragakan, bagaimana para terdakwa membentakbentak. Karena mereka orang Jawa yang saya yakin tidak mungkin bicara dengan nada keras,”kata Walfred, dengan nada tinggi, mengomentari kesaksian Widijantoro. Widijantoro menolak. Alasannya, dia tidak bisa menirukan apa yang telah diucapkan para terdakwa dua tahun lalu itu. Ini membuat hakim Walfred marah. “Berarti Anda melakukan sumpah palsu! Anda bisa dilaknat dan sekeluarnya Anda dari ruang sidang, saya tidak tahu apa yang terjadi pada Anda,”katanya.
Dalam persidangan, Walfred juga melontarkan pertanyaan, seperti apa yang terjadi jika para terdakwa tidak meminta pengurus LOS DIY mencabut hasil penelitiannya, mengingat ratusan orang mengepung kantor LOS saat itu. Widijantoro menjawab bahwa dia tidak bisa menduga. Lagi-lagi Walfred marah. “Apa pendidikan Anda? S-2 kan? Masa tidak tahu?”ujarnya. Lima jaksa penuntut umum yang hadir hanya diam melihat saksi yang mereka ajukan dibentak hakim. Masyarakat Anti-Kekerasan Yogyakarta menilai pertanyaan yang diajukan hakim Walfred kepada saksi menjurus pada intimidasi. Apalagi Widijantoro adalah saksi, bukan terdakwa. “Saksi akhirnya mengalami dua kali intimidasi, saat kasus perusakan dua tahun lalu dan saat di persidangan,”kata Wahyu. Tapi Walfred membantah tudingan telah mengintimidasi saksi. “Kalau orang Jawa bilang, apa yang saya ucapkan bentakan, tapi bagi orang di daerah asal saya itu biasa,”katanya. ● PITO AGUSTIN RUDIANA
Pemerintah Kota Siap Beri Data Aset SEMARANG — Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah kemarin menggelar mediasi sengketa informasi tentang pengelolaan aset antara Pemerintah Kota Semarang dan Pusat Telaah Informasi Regional (Pattiro) Semarang. Anggota Komisi Informasi, Zaini Bisri, mengatakan Pemerintah Kota Semarang siap memberi data soal pengelolaan aset seperti yang diminta Pattiro. Sidang mediasi digelar secara tertutup mulai pukul 14.00 hingga 15.00 WIB di Ruang Mediasi Kantor Komisi Informasi Provinsi Jawa Te-
ngah. Mediasi dilakukan oleh Zaini dan Iriyanto. Pemerintah Kota Semarang diwakili Kepala Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Suseno dan Kepala Humas Achyani. Sedangkan dari Pattiro, yang datang adalah direkturnya, Hendrik Rosdinar, didampingi dua aktivis Pattiro lainnya. “Kedua belah pihak siap menyelesaikan sengketa secara baik-baik dan mau bekerja sama,” ujar Zaini seusai sidang. Tapi ia menolak memberi keterangan yang lebih detail de-
ngan alasan, karena proses mediasi belum selesai, hasilnya bersifat tertutup dan rahasia. Sengketa Pattiro dengan Kota Semarang berawal dari permohonan informasi yang diajukan Pattiro kepada Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Semarang tentang jumlah dan status aset-aset milik Semarang, namun ditolak Merasa dipersulit, Pattiro menggugat mereka ke Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah. Zaini optimistis sengketa informa-
si di Kota Semarang kali ini tidak akan sampai pada proses sidang ajudikasi. Menurut dia, Senin pekan depan kedua pihak akan merumuskan kesepakatan untuk mengakhiri sengketa. “Rumusan kesepakatan itu akan ditandatangani kedua belah pihak sehingga secara hukum bisa kuat,”katanya. Tapi, jika hingga 14 hari ke depan kedua pihak tak mencapai kata sepakat, kata Zaini, Komisi Informasi mungkin akan menggelar sidang ajudikasi. ● ROFIUDDIN
wa sekolah dasar di lereng Merapi kemarin mengikuti ujian di barak pengungsian Maguwoharjo, Depok, Sleman. Mereka berasal dari SD Gongan, SD Petung, dan SD Srunen, yang luluh lantak akibat erupsi Merapi 2010. “Ada juga yang ikut ujian di beberapa sekolah di Prambanan dan sekolah lain,” kata Bambang Susilo, koordinator teknis sekolah darurat UPT Depok, Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Sleman. Bambang menjelaskan, siswa yang ikut ujian ada juga yang datang dari barak pengungsian lain. Para guru menjemput mereka dengan kendaraan yang disediakan Dinas. “Ujian akan berakhir pada 27 Desember mendatang,” kata dia. Sementara itu, menurut koordinator pengungsian Stadion Maguwoharjo, Syamsul Bakri, hingga saat ini pengungsi di tempat tersebut masih berjumlah 2.066 jiwa, semuanya dari Kecamatan Cangkringan, Sleman, atau lokasi yang paling banyak diterjang awan panas dan lahar dingin Merapi. ● MUH SYAIFULLAH
Dana Program Kesehatan Tinggal Rp 11 Miliar SURAKARTA — Tahun 2011
masih sebulan lagi, tapi anggaran Program Kesehatan Masyarakat Surakarta untuk tahun depan sudah berkurang dari Rp 16 miliar menjadi Rp 11 miliar. “Yang Rp 5 miliar untuk membayar tunggakan tahun ini,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Surakarta Siti Wahyuningsih kemarin. Padahal, menurut Siti, untuk Program Kesehatan tiap tahunnya dibutuhkan rata-rata Rp 18,1 miliar. “Seperti tahun-tahun sebelumnya, kami akan minta tambahan Rp 4 miliar, sehingga totalnya jadi Rp 15 miliar,” katanya. Saat ini, jumlah peserta Program Kesehatan di Surakarta lebih dari 200 ribu orang. Jumlah peserta yang memegang kartu Gold sekitar 12 ribu orang dan kartu Silver 190 ribu orang. Ditemui terpisah, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Surakarta Supriyanto menilai persoalan kekurangan anggaran Program Kesehatan tidak mesti diatasi dengan menambah anggaran. Menurut dia, seharusnya pasien dirujuk ke rumah sakit milik daerah agar uang kesehatan kembali masuk kas daerah. “Selama ini peserta program dirujuk ke rumah sakit milik provinsi atau swasta,” ucapnya. ● UKKY PRIMARTANTYO
SELASA, 21 DESEMBER 2010
C3
ARIS ANDRIANTO (TEMPO)
PMI Bentuk Sekolah Siaga Bencana SEMARANG — Palang Merah Indonesia Jawa Tengah akan memberi pelatihan siaga bencana di sekolah-sekolah. Untuk mengujicobakan program tersebut, pelatihan diberikan kepada siswa di 18 sekolah, meliputi SD sampai SMA, di tiga kabupaten, yakni Tegal, Kudus, dan Grobogan. “Program ini hasil kerja sama dengan Palang Merah Jerman,” kata Muhammad Nasir, juru bicara PMI Jawa Tengah, kepada Tempo kemarin. Sejak dua bulan lalu, PMI Jawa Tengah telah menyiapkan fasilitator pelatihan dan materinya.“Diharapkan awal Januari pelatihan bisa diberikan,” kata dia. Materi pelatihan itu terdiri atas pemahaman tentang bencana, potensi bencana, risiko, serta meminimalisasi dampak bencana. Dari pelatihan itu, diharapkan sejak dini, anak usia sekolah mengetahui potensi dan risiko bencana alam serta mampu memberikan pertolongan kepada korban dan memperkecil dampak. Ke depan, pelatihan serupa diharapkan bisa dilakukan di semua sekolah. Mereka juga sedang menyiapkan pembentukan relawan PMI berbasis rukun tetangga. Dengan adanya relawan PMI di tiap rukun tetangga, diharapkan risiko dan dampak bencana bisa diminimalisasi. Idenya, kata Nasir, merupakan tindak lanjut ide serupa yang digulirkan PMI pusat. Akhir pekan lalu, Ketua Bidang Palang Merah Remaja dan Relawan PMI H Muhammad Muas, dalam pertemuan Palang Merah Remaja se-Indonesia di Semarang, mengatakan, pada 2011, PMI pusat akan berfokus pada pembentukan relawan di tingkat rukun tetangga. Saat ini, dia melanjutkan, jumlah relawan PMI se-Indonesia hanya 36.850 orang. Adapun jumlah relawan PMI di Jawa Tengah hampir 3.000 orang, terdiri atas semua unsur, dari remaja, ibu penggerak PKK, kepemudaan, hingga kelompok profesi. Daerah ring satu bencana itu di antaranya lereng Merapi, Kebumen, dan Cilacap, yang berpotensi terjadi gempa dan tsunami. Sedangkan Karanganyar, Purworejo, dan Temanggung berpotensi terjadi tanah longsor. ● SOHIRIN
KILAS Bantuan Bergulir Bibit Ternak Panen Kubis Rektor Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto Edy Yuwono bersama pejabat PT Aneka Tambang melakukan panen perdana tanaman kubis di lahan pasir bekas tambang pasir besi Purworejo. Pertanian tersebut mampu menghasilkan keuntungan Rp 60 juta tiap hektarenya.
Satu Perusahaan Ajukan Penangguhan UMP Pekerja masih keberatan atas ketentuan upah itu. YOGYAKARTA — Hingga batas waktu habis, yakni 20 Desember 2010, hanya satu perusahaan yang mengajukan permohonan penangguhan upah minimum provinsi (UMP) 2011, sebesar Rp 808 ribu.“Itu yang kami ajukan ke Gubernur DIY,”kata Usrotin, Kepala Bidang Pengawasan Ketenagakerjaan dan Hubungan Industrial, Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi Kota Yogyakarta. Padahal tahun lalu, ada empat perusahaan yang mengajukan penangguhan, dari sekitar 570 perusahaan yang masih aktif di Kota Yogyakarta. Penangguhan itu akan disetujui apabila ada kesepakatan antara perusahaan dan serikat pekerja di perusahaan tersebut melalui hubungan bipartit. Apabila perusahaan tidak mempunyai serikat pekerja, kesepakatan harus dirundingkan antara perusahaan dan pekerja, yang akan ditangguhkan pembayaran upahnya. Seperti diberitakan sebelum-
nya, UMP 2011 ditetapkan sebesar Rp 808 ribu berdasarkan Surat Keputusan Gubernur DIY Nomor 270/KEP/2010 tentang Penetapan UMP 2011. Angka itu lebih tinggi dibanding upah 2010, yang hanya Rp 743.694. Namun upah 2011 tersebut dinilai lebih rendah dari kebutuhan hidup layak Kota Yogyakarta, yang sebesar Rp 870 ribu. “Tapi jangan dilihat UMP itu upah standar. Itu upah yang diberikan bagi pekerja yang bekerja kurang dari satu tahun,” kata Niken Setyawati, mediator hubungan industrial Kota Yogyakarta. Ditemui terpisah, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DIY sekaligus Ketua Dewan Pengupahan, Hendarto Budiyono, saat dimintai konfirmasi menegaskan, belum ada satu pun perusahaan yang dipastikan mendapat penangguhan. Bahkan belum ada perusahaan yang mengajukan permohonan penangguhan upah 2011. “Kami belum menerima laporan tentang satu perusahaan yang menangguhkan itu,” kata dia. Pasalnya, pengajuan permohon-
an penangguhan dari pengusaha ditujukan kepada Gubernur DIY melalui Kepala Dinas Tenaga Kerja. Waktunya paling lambat 10 hari sebelum upah 2011 tersebut diberlakukan.“Kami akan tunggu sampai besok (21 Desember). Laporan yang masuk akan diverifikasi dulu,”kata Hendarto. Sementara itu, Sekretaris Jenderal Aliansi Buruh Yogyakarta Kirnadi menegaskan, sesungguhnya para pekerja masih keberatan atas ketentuan upah tersebut. Menurut dia, upah sebesar itu masih jauh dari harapan pekerja. “Berdasarkan hitungan kebutuhan hidup layak kami, upah minimum provinsi 2011 seharusnya Rp 1.183.328,”kata dia. Rencananya, Aliansi Buruh dan beberapa komunitas buruh lain akan melakukan audiensi dengan Gubernur DIY berkaitan dengan penetapan upah 2011 tersebut. “Pengalaman di Semarang dan Kalimantan Timur, upah provinsi dan upah regional bisa direvisi meski telah ditetapkan,” kata Akbar Rewako, Ketua Perhimpunan Rakyat Pekerja Yogyakarta. ● PITO AGUSTIN RUDIANA
Pertumbuhan Ekonomi Bergantung pada Recovery Merapi SEMARANG — Pertumbuhan pereko-
nomian Jawa Tengah secara umum sangat bergantung pada keberhasilan pemerintah melakukan recovery di daerah yang terkena dampak bencana di sekitar Merapi. Demikian disampaikan guru besar ekonomi Universitas Diponegoro Semarang, Indah Susilowati, kemarin. “Karena erupsi Merapi berdampak pada kerusakan infrastruktur dan perekonomian yang besar,”ujarnya. Besarnya kerusakan infrastruktur dan perekonomian yang harus segera dipulihkan itu, kata Indah, diperki-
rakan menyedot sebagian anggaran pemerintah provinsi. “Jika recovery tak selesai tahun 2011, akan mempengaruhi pertumbuhan perekonomian tahun berikutnya,”kata dia. Indah belum bisa menunjukkan angka pasti biaya recovery yang dibutuhkan, karena pemerintah juga belum selesai melakukan pendataan kerugian.“Yang pasti, triliunan rupiah,”ujarnya. Kerusakan paling parah terjadi pada sektor perumahan, fasilitas umum, serta sektor pertanian dan peternakan. Dengan beban recovery
yang besar, Indah pesimistis pertumbuhan ekonomi pada 2011 akan melampaui 2010. “Dengan pertumbuhan sama dengan tahun 2010, yakni sekitar 5 persen, itu sudah bagus,” ujarnya. Ditemui terpisah, Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Jawa Tengah H M.Tamzil mengatakan pemerintah Jawa Tengah bekerja sama dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana sedang berupaya semaksimal mungkin melakukan perbaikan infrastruktur yang rusak akibat erupsi Merapi.
“Yang sedang kami lakukan, membangun 366 rumah sementara untuk 366 keluarga,”kata dia. Perinciannya, 167 rumah untuk korban di Klaten, 111 rumah di Magelang, dan 88 rumah di Boyolali, yang membutuhkan anggaran sekitar Rp 4,7 miliar. Selanjutnya, Jawa Tengah masih menunggu rencana pembangunan infrastruktur lainnya, seperti pasar dan pertanian, yang sedang dalam pembahasan pemerintah pusat.“Namun master plan-nya sudah jadi,” ucap Tamzil. ● SOHIRIN
BREBES — Pemerintah Brebes menggelontorkan bibit ternak Rp 3,665 miliar untuk 385 kelompok peternak. Bibit hewan yang terdiri atas sapi, kerbau, domba, kambing, itik, dan ayam itu dibiayai dari anggaran pendapatan dan belanja provinsi serta pusat. “Dari pemerintah provinsi Rp 665 juta dan pemerintah pusat Rp 3,056 miliar,” kata Nono Setyawan, Kepala Dinas Peternakan Brebes, seusai pemberian bantuan di Desa Kretek, Kecamatan Paguyangan, Brebes, kemarin. Wakil Bupati Brebes Agung Widiantoro menyatakan bantuan itu untuk meningkatkan daya saing di sektor ekonomi secara bergulir. Jadi, peternak wajib mengembalikan keturunan hewan itu untuk digulirkan kepada peternak lain. “Tentu kepada peternak yang belum mendapat bantuan,” kata Agung. ● EDI FAISOL
Perluasan Bandara Dewandaru Lancar JEPARA — Pemerintah selesai
membebaskan tanah tahap I untuk perluasan Bandar Udara Dewandaru, Karimunjawa, sekitar 90 mil dari Kota Jepara. “Harganya variatif,” kata Mulyaji, Asisten I Sekretaris Daerah Jepara, kemarin. Tanah itu dihargai Rp 45-70 ribu per meter persegi. “Pembebasan tahap kedua akan kami lakukan tahun 2011, dengan kesiapan anggaran Rp 500 juta,” ujar Mulyaji. Total anggarannya sebesar Rp 1,8 miliar, dibiayai bersama oleh pemerintah provinsi dan kabupaten, masing-masing Rp 900 juta. Bandara Dewandaru memiliki landasan pacu sepanjang 900 meter, dan diperluas menjadi 1.400 meter. ● BANDELAN AMARUDIN
Unsoed Panen Kubis Lahan Pasir PURWOREJO — Universitas Jenderal Soedirman bersama petani Desa Munggangsari, Kecamatan Grabag, Purworejo, panen raya perdana kubis di lahan pasir. Lokasinya di bekas tambang pasir besi milik PT Aneka Tambang, yang berhenti beroperasi pada 2007. “Ini bukti bahwa lahan pasir di pesisir laut bisa dimanfaatkan untuk pertanian,” kata Rektor Edy Yuwono di Purworejo kemarin. Menurut Karjo, 38 tahun, anggota Kelompok Tani Maju Makmur, tiap hektare hektare lahan menghasilkan 40 ton kubis. “Kalau dijual, menghasilkan Rp 60 juta.” ● ARIS ANDRIANTO
SELASA, 21 DESEMBER 2010
C4
ARIF WIBOWO (TEMPO)
Wisatawan Boleh Naik Candi Borobudur MAGELANG — Setelah ditutup beberapa waktu, kemarin wisatawan Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, mulai diperbolehkan naik ke tubuh candi. Kepala Balai Konservasi Peninggalan Borobudur Marsis Sutopo mengatakan pembukaan kembali tempat wisata itu untuk mengembalikan fungsi wisata dan sumber pengetahuan di Borobudur kepada masyarakat. Meski demikian, wisatawan tak sepenuhnya bisa naik hingga puncak candi.“Baru sampai lantai tujuh,”kata dia. Di lantai itu, para wisatawan hanya diperkenankan mengunjungi beberapa bagian, semisal selasar dan lorong candi. Adapun di bagian barat masih ditutup untuk umum.“Karena masih ada proses perbaikan bagian candi,”kata dia. Saat ini, proses perbaikan masih berlangsung di lantai puncak candi, yakni lantai delapan hingga sepuluh. Dengan alasan itu, Balai Konservasi hanya memperkenankan wisatawan naik hingga ke lantai tujuh. Marsis membuka kembali Candi Borobudur, disaksikan Wakil Kepala Unit Taman Wisata Candi Borobudur Puji Santoso, sejumlah pegawai Balai Konservasi, dan wisatawan Nusantara serta mancanegara secara simbolis. Setelah itu, para wisatawan yang umumnya pelajar dari sejumlah kota dan beberapa turis asing dengan tertib menaiki tangga candi hingga lantai tujuh. Seperti diberitakan sebelumnya, Candi Borobudur mulai ditutup untuk umum sejak awal November lalu. Saat itu, seluruh bagian candi tertutup abu vulkanik Merapi. Namun, pada 10 Desember lalu, puncak stupa induk Candi Borobudur bocor. Balai Konservasi berupaya menambalnya dengan mortal araldit, yakni campuran pasir dengan kapur. Jika tidak segera ditambal, air hujan yang meresap ke batuan di bawahnya bisa mengancam kerusakan candi. Sebenarnya, sejak pertengahan November itu, banyak wisatawan yang datang. Namun mereka hanya diperbolehkan berada di pelataran candi. Agar pengunjung tak melanggar aturan itu, petugas memasang pintu penghalang di beberapa bagian candi. ● ANANG ZAKARIA
KILAS Tolak Kampus Komersial
SLEMAN — Kawasan Kinahrejo,
Puluhan mahasiswa dari Gerakan Tolak Komersialisasi Kampus UGM menggelar aksi di UGM Yogyakarta kemarin. Mereka menuntut rektor mencabut pemberlakuan Kartu Identitas Kendaraan Bermotor yang dianggap sebagai kebijakan antirakyat dan membuat UGM semakin jauh dari masyarakat sekitar.
Ruas Jalan Proyek Tol Semarang-Solo Ambles Anggota Dewan menilai sejak awal, perencanaan jalan tol di lokasi itu sudah salah. SEMARANG — Ruas jalan tol Sema-
rang-Solo untuk seksi I SemarangUngaran, yang hingga kini masih dalam tahap penyelesaian, ambles. “Mengalami retak memanjang sekitar 8 meter,”kata Ketua Komisi D Bidang Pembangunan dan Infrastruktur Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Jawa Tengah Rukma Setyabudi kemarin. Badan jalan yang ambles itu di ruas Gedawang, Susukan, Penggaron, di Kilometer 5,55. Badan jalan tol retak lantaran kondisi lahan ambles setelah diguyur hujan terus-menerus selama akhir pekan lalu. Tanah bisa ambles karena ruas itu diuruk agar tinggi badan jalan bisa seimbang. Rukma menyatakan badan jalan tol yang retak untuk sementara ditutupi kain terpal warna biru.“Retaknya ini berada di bekas lokasi Kampung Pucung, yang pernah
longsor pada 1984,” kata politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu. Wakil Ketua Komisi D Sasmito meminta perencana dan kontraktor proyek jalan tol Semarang-Solo segera membuat perencanaan yang baru untuk mengatasi amblesnya jalan itu. Sejak awal, kata dia, perencanaan jalan tol di lokasi tersebut sudah salah. Kontraktor memilih menguruk lahan ketimbang membuat jalan layang. Untuk mencegah agar tidak longsor, jalan dipasangi boor file yang jumlahnya ratusan titik dengan kedalaman sekitar 60 meter. “Toh, nyatanya pada saat kena hujan, badan jalan tersebut tetap ambles,”ujar Sasmito. Menurut politikus Partai Golkar ini, Jasa Marga selaku konsultan harus melakukan langkah terbaik. Jika tidak bisa di-boor file, dibuatkan jembatan di atas tanah sehingga tidak ada masalah lagi.“Sebab, kenyamanan, kualitas, dan keselamatan bagi pengendara sangatlah mahal,” ujarnya. Sasmito meminta agar ruas jalan itu dibuatkan jalan layang.
Dia memperkirakan, seandainya upaya dengan melakukan boor file bisa berjalan baik, diprediksi pada Februari tahun depan pembangunan jalan tol Semarang-Solo seksi I bisa selesai. “Namun, karena kini ada masalah lagi, bisa saja penyelesaiannya akan mundur lagi,” kata Sasmito. Penyelesaian jalan tol ini terus meleset dari target.Targetnya, pada Agustus 2010, jalan sudah bisa digunakan untuk arus mudik Lebaran. Setelah itu, kontraktor meminta tambahan waktu 5 bulan dan 15 hari, terhitung sejak Juni lalu, untuk menyelesaikannya. Pada Desember ini, proyek tol seksi I juga ditargetkan selesai. “Namun nyatanya, hingga kini belum menunjukkan proyek ini akan selesai dalam waktu dekat,”kata Rukma. Gubernur Jawa Tengah Bibit Waluyo menyatakan hujan yang terusmenerus terjadi di Semarang dan sekitarnya telah menghambat pengerjaan proyek tol ini. Bibit mengklaim pihaknya bersama kontraktor sudah berusaha semaksimal mungkin menyelesaikan proyek tol itu. ● ROFIUDDIN
Santunan Kematian Jemaah Haji Rp 33,6 Juta BOYOLALI — Ahli waris dari 67 anggo-
ta jemaah haji debarkasi Surakarta yang meninggal saat menjalankan ibadah haji akan mendapat santunan Rp 33,6 juta dari penyelenggara. Karena itu, juru bicara panitia penyelenggara ibadah haji debarkasi Surakarta, Akhmad Su’aidi, meminta ahli waris tersebut sesegera mungkin mengurus santunan kematian. “Syaratnya dengan menunjukkan sertifikat kematian,”ujar Su’aidi kepada Tempo kemarin di Asrama Haji Donohudan Boyolali. Jika meninggal di Arab Saudi, sertifikat kemati-
Wisata Lahar dengan Motor Trail
an dikeluarkan oleh Konsulat Jenderal Indonesia di Jeddah. Selain sertifikat kematian, menurut dia, ahli waris harus menyertakan fotokopi kartu identitas, kartu keluarga, dan surat keterangan dari kantor kementerian agama setempat. Bagi yang meninggal di pesawat atau saat perjalanan pulang ke debarkasi, panitia penyelenggara yang akan mengeluarkan sertifikat itu.“Jika wafat di rumah sakit, rumah sakit yang bersangkutan yang berhak mengeluarkan sertifikat kematian,” ujar Su’aidi.
Dari 67 anggota jemaah itu, 61 di antaranya meninggal di Tanah Suci, 3 orang dalam penerbangan JeddahSolo, dan sisanya di Rumah Sakit Dr Moewardi Solo. Penyebab kematian terbanyak, yakni 39 orang, adalah gagal jantung. Anggota jemaah yang wafat paling banyak berasal dari Kebumen sejumlah 7 orang, kemudian 5 orang masing-masing dari Purworejo, Kota Semarang, Banyumas, dan Salatiga. Sekretaris Panitia Penyelenggara Syarif Hidayat mengatakan seluruh kelompok terbang sudah kembali ke
Indonesia, yaitu 88 kloter, dengan total 33.243 orang. Kloter 88 itu berasal dari Pati. Mereka tiba kembali di Tanah Air kemarin pagi. Syarif menilai secara umum penyelenggaraan ibadah haji kali ini lebih baik dibanding tahun lalu, meski proses pemberangkatan sempat terganggu letusan Gunung Merapi, sehingga 25 kloter terpaksa diterbangkan dari Bandar Udara Juanda Surabaya. “Kesulitan kami ketika harus memberikan pengertian kepada jemaah terkait pemindahan lokasi pemberangkatan,”katanya. ● UKKY PRIMARTANTYO
Sleman, Yogyakarta, yang luluh lantak akibat erupsi Merapi 2010, kini menjadi obyek wisata baru, yakni wisata lahar dingin dengan menggunakan sepeda motor trail. “Jalan di daerah bencana kan dipenuhi material gunung, itu menjadi daya tarik bagi penggemar trail untuk ber-motocross. Selain itu, bisa menikmati pemandangan Gunung Merapi dari dekat,” kata Agus Choliq, pendamping masyarakat Kinahrejo, kemarin. Kinahrejo adalah tempat tinggal Mbah Maridjan, juru kunci Gunung Merapi yang tewas akibat awan panas pada erupsi 26 Oktober lalu. Wisatawan juga akan disambut kesenian jathilan, yang memang menjadi salah satu kesenian yang digandrungi di daerah itu. “(Meski) semua aset dan alat kesenian ludes diterjang awan panas atau tertimbun lahar dingin maupun panas, kami tetap menghidupkan kesenian ini,” kata Wahyono, pemuda Kinahrejo. Wisata lahar itu juga ditujukan bagi wisatawan mancanegara. Maka, sebagai pemandu wisata, penduduk setempat sudah mulai dilatih berbahasa Inggris. Paket wisata ini dilengkapi dengan penanaman pohon di lokasi bencana, sehingga sekaligus sebagai program penghijauan. Saat ini, jika hari libur, ribuan wisatawan menyerbu Kinahrejo. Pada hari biasa, jumlah wisatawan sekitar 500 orang. ● MUH SYAIFULLAH
Nita Azhar Gelar Instalasi Fashion YOGYAKARTA — Desainer fashion Yogyakarta, Nita Azhar, menggelar karya fashion lewat medium seni instalasi di Lobby Court Hyatt Regency Yogyakarta, 22-30 Desember. Pergelaran karya Nita yang bertajuk “Behind the Scene” ini dipersembahkan untuk memperingati Hari Ibu pada 22 Desember. “Karya fashion Nita adalah perpaduan tradisional dengan karya modern, sehingga karyanya merupakan karya retro yang bisa diterima semua kalangan,” kata Harry Ong Wahyu, seorang desainer. Pada pameran ini, Nita juga menampilkan puluhan lukisan, busana, dan pusi. Ia pernah bergabung dengan teater Teratai pimpinan Adi Kurdi, penari klasik, dan pernah membintangi beberapa film karya Chairul Umam. Nita juga pernah menjadi perancang busana Miss Universe 2001. ● MUH SYAIFULLAH
www.korantempo.com | www.tempointeraktif.com
SELASA 21 DESEMBER 2010 EDISI NO. 3393 TAHUN X 48 HALAMAN RP 3.000
KUBU BAKRIE BANTAH MANFAATKAN TIM GARUDA
TIM AHLI USULKAN PROYEK DI SOMBA OPU DIROMBAK
BERITA UTAMA »A1
BERITA PILIHAN »B3
9 DESEMBER 2010 Pejabat jadi tersangka: ■ Kepala Dinas Pekerjaan Umum Makassar Ridwan Muhadir ■ Kepala Bidang Pembangunan Gedung Dinas PU Makassar Tajuddin Lamase 15 DESEMBER ■ Ridwan maupun Tajuddin dipanggil untuk diperiksa di kejaksaan.
Ridwan Muhadir dan Tajuddin Lamase terjerat kasus dugaan korupsi Rp 13 miliar. MAKASSAR — Penyidik kejaksaan menggele-
dah kantor Dinas Pekerjaan Umum Makassar untuk mencari Ridwan Muhadir, kepala kantor dinas itu. Di kantor yang berada di Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, itu, kemarin kejaksaan juga memburu Tajuddin Lamase, kepala bidang pembangunan kantor dinas tersebut. Tersangka kasus dugaan korupsi proyek senilai Rp 13 miliar ini seharusnya datang ke Kejaksaan Negeri Makassar untuk diperiksa. Sudah dua kali mereka mangkir dari panggilan penyidik. Kemarin Ridwan dan Tajuddin berjanji akan datang. Namun, ditunggu sampai siang, keduanya tak nongol hingga tim penyidik mendatangi kantor mereka. Dengan bus tahanan berpelat nomor DD-7007-AZ, tim kejaksaan memasuki pekarangan kantor dinas Peran Tajuddin: pekerjaan umum. Suasana kantor Pejabat pelaksana Ridwan, yang semula tenang, berteknis kegiatan dan ubah menjadi tegang ketika para diduga meminta uang jaksa yang dipimpin Syahran Rauf, kepada bendahara Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan, senilai merangsek masuk. Rp 200-300 juta. Dibantu beberapa personel kepolisian bersenjata lengkap, tim jaksa memeriksa ruang Ridwan.
Pegawai berhamburan ke luar ruangan dengan wajah ketakutan. Ruang kerja Ridwan kosong. Aneka berkas berserakan di atas epala Dinas Pekerjaan Umum Makassar meja, di antaranya lembaran brosur berRidwan Muhadir, selain diduga terlibat gambar sepeda. kasus korupsi atas proyek senilai Rp 13 Kendati tak ada orang, alat penyejuk rumiliar, dianggap lalai dalam mengawal konangan Ridwan menyala. “Pukul sembilan trak kerjanya. Misalnya, pengerjaan alat kepagi beliau (Ridwan Muhadir) ada. Mungkin dap air kantor Dinas Pendapatan Daerah sudah pulang,” kata seorang anggota staf Makassar ternyata tidak terpasang. Talang kantor kepada Syahran. bulat atap Balai Kota Makassar, yang seTim kejaksaan lantas menuju ruang kerja harusnya 100 meter, ternyata cuma 40 Tajuddin Lamase, juga dalam keadaan termeter. ● TRI SUHARMAN tutup. Seorang pegawai tak sudi mencarikan kunci pintu ketika disuruh seorang jak20 DESEMBER ■ Keduanya mengisa.“Apa mau pintu ini saya dobrak,”ujar Ad■ Kejaksaan merim surat ketenan Hamzah, jaksa penyidik, kepada seominta Ridwan rangan sakit. rang pegawai yang terus menunduk itu. dan Tajuddin daTak lama kemudian, Muslim, seorang pe17 DESEMBER tang untuk dipegawai, mengatakan bahwa kedua pemim■ Ridwan berjanji riksa, tapi mangpinnya tersebut sedang sakit. Syahran medatang memekir. minta Muslim memberi informasi bila menuhi panggilan ■ Kejaksaan mengetahui keberadaan kedua tersangka. kejaksaan. nerbitkan surat Tim kejaksaan tak langsung balik ke marpenangkapan kas. Mereka menuju Jalan Perkebunan II 3, 18 DESEMBER Ridwan dan TaMakassar, rumah Ridwan Muhadir. Di sini ■ Tajuddin mengijuddin. jaksa mendapati rumah berlantai dua itu serim surat surat perti baru saja ditinggal pergi penghuninya. FOTO-FOTO: keterangan sakit. AYU AMBONG (TEMPO) Mulai pintu pagar sampai pintu rumah yang berwarna kuning gading terkunci. Sebuah sepeda motor Honda Supra Fit hitam diparkir di halaman. Syahran berulang kali mengetuk pintu pagar rumah, namun tak ada yang menyahut. “Sepertinya ada orangnya. Pintu terkunci dari dalam. Buka pintunya!”teriak Adnan Hamzah, seorang penyidik. Kedatangan jaksa mengundang tetangga Ridwan keluar. Belum sempat ditanya, dia menjelaskan secara singkat.“Saya tidak tahu beliau di mana,”kata tetangga Ridwan itu. Giliran jaksa mencari Tajuddin Lamase ke Rumah Sakit Bhayangkara dan menemukan tersangka terbaring di ruang perawatan. Mahdi Umar, dokter kejaksaan, menganggap surat pemberitahuan sakit atas nama Ridwan gugur. Sebab, yang bersangkutan tidak berada di rumah sakit Peran maupun di rumah.“Dia mesRidwan: tinya istirahat di rumah, tapi Kuasa pengguna tidak ada,” katanya memanggaran perlihatkan surat yang diproyek layangkan Ridwan ke BERITA TERKAIT jaksa. ● TRI SUHARMAN »HALAMAN B2
Proyek Menyalahi Kontrak
K
IKLAN
BERITA PILIHAN
B2
SELASA, 21 DESEMBER 2010
KINK KUSUMA REIN (TEMPO)
23 Kontraktor Dinilai Bermasalah
Petugas kepolisian saat mencari Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar Ridwan Muhadir di kantornya kemarin. Ridwan diduga melakukan korupsi proyek pemeliharaan dan rehabilitasi kantor Dinas Pekerjaan Umum dengan anggaran Rp 13 miliar.
Pengacara Kecam Kejaksaan “Di mana pun dia berada, kami bisa geledah tempatnya.” MAKASSAR — Faisal Silenang,
kuasa hukum Ridwan Muhadir, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Makassar, menyesalkan upaya jaksa menangkap kliennya. Ia menganggap penggeledahan kantor dinas pekerjaan umum dan mendatangi rumah Ridwan sangat berlebihan. “Itu arogansi kejaksaan,”ujar Faisal di kantornya, Jalan Topaz Raya, Makassar, kemarin. Dia menilai ancaman penyidik akan mendobrak ruang kerja Tajuddin Lamase, Kepala Bidang Pembangunan Gedung Dinas Pekerjaan Umum Makassar, bisa dipidanakan. “Itu percobaan perusakan,” kata Faisal. Faisal menilai ada diskriminasi antara penanganan kasus Ridwan dan Tajuddin Lamase. Ada perbedaan sikap saat timnya membawa surat sakit Ridwan dengan Tajuddin Lamase ke Kejaksaan Negeri Makassar. Jaksa tampak beraksi keras saat menerima surat sakit Ridwan. Sedangkan surat kete-
rangan sakit yang dilayangkan Tajuddin ditanggapi dingin. “Mereka seperti kebakaran jenggot ketika menangani Pak Ridwan. Ada apa ini,” tanya dia. Faisal akan mempertanyakan dasar tindakan jaksa kepada Ridwan paling cepat Selasa ini. Ridwan tidak melarikan diri karena statusnya sebagai pejabat, yang memiliki tanggung jawab kepada Pemerintah Kota Makassar. Ridwan kemarin tidak memenuhi panggilan jaksa. Ketika penyidik mencari ke kantornya, Jalan Urip Sumoharjo, dia tidak ditemukan. Begitu pula ketika dicari di rumahnya, Ridwan tidak berada di tempat. Padahal Ridwan mengaku sakit. “Dia memang sakit,” kata Faisal tanpa mau menyebutkan jenis penyakit Ridwan. “Jiwanya tertekan,” ujar Faisal, yang menolak menunjukkan keberadaan kliennya. Syahran Rauf, Ketua Tim Penyidik Kejaksaan Negeri Makassar, mengatakan upaya penangkapan berdasarkan surat perintah Yusuf Handoko, Kepala Kejaksaan Negeri Makassar. Upaya itu ditempuh karena Ridwan maupun Tajuddin ti-
dak kooperatif terhadap pemanggilan jaksa. Pencarian tersangka bertujuan mengetahui kebenaran keterangan sakit yang dilayangkan. “Makanya kami membawa dokter,” kata dia. Yusuf Handoko tetap memerintahkan anak buahnya mengejar Ridwan. Jika tersangka kasus dugaan korupsi senilai Rp 13 miliar itu tidak segera menghadap penyidik, dia akan mengeluarkan surat penggeledahan.“Di mana pun, dia kami bisa geledah tempatnya,” kata dia.
Untuk tersangka Tajuddin, Yusuf menunggu hingga yang bersangkutan sembuh dan sudah keluar dari Rumah Sakit Bhayangkara. Tim kejaksaan kemarin mengecek kondisi Tajuddin. Diperoleh keterangan bahwa Tajuddin sudah tiga hari terakhir dirawat. Mahdi Umar, dokter kejaksaan, juga sempat memeriksa kondisi Tajuddin. Menurut dia, tersangka mengalami perdarahan lambung.“Ia membutuhkan transfusi darah. Wajar mendapat perawatan intensif,” kata dia. ● TRI SUHARMAN
Patgulipat Perbaikan Gedung Kota inas Pekerjaan Umum Makassar membagi dua pekerjaan dalam proyek pemeliharaan dan rehabilitasi sejumlah gedung kota di Makassar, yakni pengadaan bahan dan pembayaran upah. Dinas menunjuk langsung rekanan untuk pengadaan bahan. Pengerjaannya oleh dinas. Tapi kejaksaan menemukan keganjilan dalam sembilan proyek yang, berdasarkan Badan Pemeriksa Keuangan dinilai, dikerjakan tanpa tender itu.
D
NO. 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9.
MAKASSAR — Badan Pemeriksa Keuangan melaporkan, 23 dari 43 perusahaan kontraktor tak tuntas menyelesaikan tugas proyek jalan di Sulawesi Selatan. Dalam laporannya ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sulawesi Selatan itu, Badan mensinyalir ancaman hilangnya duit Rp 2,1 miliar.“Duit Rp 2,1 miliar lebih harus ditagih ke kontraktor,”kata Ketua DPRD Sulawesi Selatan Muhammad Roem di Makassar kemarin. Politikus Partai Golkar ini menyebutkan, laporan hasil pemeriksaan BPK 2010 menemukan selisih antara volume konstruksi dan rancangan proyek.“Volumenya tidak sama,” kata dia. “BPK kemudian menghitung berapa jumlah rupiahnya. Kontraktor harus mengembalikan.” Dengan selisih volume konstruksi itu, 23 perusahaan kontraktor ditemukan menyelewengkan dana Rp 2,9 miliar dan sudah dibayar sebesar Rp 841 juta. Menurut Roem, perusahaan itu harus membayar jika tak mau dimasukkan ke dalam daftar hitam. Roem tak memerinci penyelewengan itu. Lima dari 23 kontraktor yang dinilai bermasalah antara lain PT Citra Pribumi Teknik Perkasa, pelaksana proyek jalan Tana Batue-Sanrego-Palattae, yang diharuskan mengembalikan lebih dari Rp 271 juta. PT Sinar Jaya Abadi, pelaksana proyek jalan Palangga-Sapayya Gowa, baru mengembalikan Rp 100 juta dari Rp 275 juta yang diharuskan. PT Ikram Tiga Berlian, pelaksana proyek Sapayya-perbatasan Jeneponto, diharuskan mengembalikan Rp 260 juta. Perusahaan ini baru mengembalikan Rp 90 juta. PT Sisco Sinar Jaya, pelaksana proyek jalan Sapayya-Jeneponto pada 2008, baru menyetor Rp 100 juta dari Rp 219 juta yang harus dikembalikan. PT Harfiah Graha Perkasa, pelaksana poros Sungguminasa-Malino I, baru mengembalikan Rp 100 juta dari kewajiban Rp 206 juta. “Ada juga yang sudah membayar lunas,”kata Roem. Kepala Dinas Bina Marga Sulawesi Selatan Abdul Latief mengatakan perusahaan itu harus mengembalikan hasil pengerjaan yang dianggap penyelewengan oleh Badan Pemeriksa Keuangan.“Perusahaan itu masih mengerjakan beberapa tender proyek dinas, jadi hasil kerjanya akan dipotong sesuai dengan temuan BPK,” kata dia. Perusahaan itu harus menyelesaikan pembayarannya hingga akhir tahun. ● ABD AZIS
NAMA PROYEK Pekerjaan rehabilitasi rumah jabatan wakil wali kota Pekerjaan rehabilitasi dan penggantian atap balai kota Pekerjaan renovasi Baruga Anging Mammiri Pekerjaan rehabilitasi museum kota Pekerjaan rehabilitasi TK Pertiwi Pekerjaan rehabilitasi ruang guru, kantin, dan koperasi SMK 5 Pekerjaan rehabilitasi dan penambahan ruang dinas pendapatan Pekerjaan pembangunan baruga, halaman, dan pagar dalam rangka lomba kelurahan Pekerjaan pemasangan pagar kayu posyandu di Kelurahan Panakkukang
NILAI PROYEK Rp 2,6 miliar Rp 2,5 miliar Rp 667 juta Rp 1,4 miliar Rp 704 juta Rp 324 juta Rp 599 juta Rp 503 juta Rp 472 juta
Kepala Biro: Elik Susanto. Redaktur: Purwanto, Sukma N Lopies. Koordinator Liputan: Irmawati. Reporter: Abdul Azis, Abdul Rahman, Arifuddin Kunu, Ardiansyah Razak Bakrie, Fadhilah Nazif, Ichsan Amin, Indra Yusuf, Kamilia, Sukmawati, Sulfaedar Pay, Tri Suharman, Sahrul, Rusman Paraqbueq. Daerah: M Sophian (Maros/Pangkep), Jasman (Bulukumba), Andi Pajung (Wajo). Fotografer: Ayu Ambong (koordinator), Fahmi Ali, Hariandi Hafid, Kink Kusuma Rein. Iklan: Mario David (Kepala Unit), Azizah Muksen, Anatha Aulia Kautsar, Hamriani, Rahmi, Syahruddin. Promosi: Puspito Hargono, Reisvan Anwar. Sirkulasi: Ugi Sugiharto (Kepala Unit), Hassan Haris, Firman Syam, Darussalam, M. Farid. Distribusi: Yudiadi. Administrasi: Nur Lela Alamat kantor: Ruko Permata Sari 1 Jalan Pengayoman, Makassar 90222, Telepon: 0411–457267, 457279, Fax: 0411-–457256, E-mail:
[email protected], SMS: 0811936687, Harga Eceran RP 3.000, Langganan RP 69.000.
KORAN TEMPO MAKASSAR
BERLANGGANAN HUBUNGI ELA TELP: 0411-457267 ATAU SMS 0811936687
BERITA PILIHAN Kepala Polsek ‘Tersengat’ Kasus Listrik L
B3
SELASA, 21 DESEMBER 2010
aporan yang masuk ke Kepolisian Sektor Panakkukang pada Oktober lalu membuat bingung Ishak Ibrahim. Pengusaha instalator listrik ini merasa tak mengenal Nursidah. Ishak juga tak pernah punya hubungan personal maupun sangkut-paut dengan masalah hukum. Untuk mengetahui siapa pelapornya, Ishak mendatangi polisi dan mempertanyakan siapa Nursidah.“Di kantor polisi, saya hanya diberi tahu nama pelapor. Saya sama sekali tidak mengenal orang itu. Kenapa saya ditetapkan sebagai tersangka?”kata Ishak. Ia mendatangi polisi sekaligus menjalani pemeriksaan. Nursidah menuding Ishak menggunakan sertifikat jaminan instalasi (SJI) palsu. “Sertifikat yang digunakan tidak sama dengan SJI yang dikeluarkan oleh Asosiasi Kontraktor Listrik Indonesia,”kata Kepala Kepolisian Sektor Panakkukang Ajun Komisaris Wahyu Bram di kantornya kemarin. Penyidikan atas laporan Nursidah tak hanya berhenti pada tahap pemeriksaan. Wahyu menerbitkan surat perintah membawa tersangka bernomor S.Pgl/519.b/XII/2010 tertanggal 17 Desember. Ishak menolak menyerahkan diri lantaran belum mengetahui duduk perkaranya. Merasa nama baiknya dicemarkan, ia meminta perlindungan hukum ke Lembaga Investigasi dan Monitoring (Limit). Bersama aktivis Limit, Mamat Sanrego, pengusaha instalator listrik ini kemarin melaporkan Wahyu Bram ke bagian Profesi Pengamanan (Propam) Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Barat. Wahyu dituding tak profesional menangani kasus karena salah alamat memproses laporan orang yang sama sekali tak memiliki hubungan perkara dengan tersangka.“Saya juga bingung tindak pidana apa yang telah saya perbuat,” kata Ishak. Laporan Ishak diterima personel Propam, Brigadir Satu Rais Jafar. Ishak sudah melayangkan surat protes atas penanganan kasus pada Kamis lalu. Ajun Komisaris Wahyu Bram menanggapi dingin laporan Ishak. Dia mengaku tindakannya sesuai dengan prosedur. Polisi akan menerima laporan siapa saja.“Dan wajib melindungi setiap saksi pelapor. Itu sudah diatur undang-undang,”kata Wahyu. ● ABDUL RAHMAN
Tim Ahli Usulkan Proyek di Somba Opu Dirombak SUBEKTI (TEMPO)
“Berilah kami kesempatan,” kata Gubernur Syahrul. MAKASSAR — Anggota tim pengendali dan evaluasi proyek Somba Opu, Ananto Yudono, menganggap water boom dan taman gajah tak sesuai dengan konsep awal miniatur Sulawesi di Benteng Somba Opu.“Water boom bukan pilihan terbaik di tempat Benteng Somba Opu,” kata arsitek Universitas Hasanuddin, di kantor Dinas Tata Ruang dan Permukiman Makassar kemarin. Ananto menganggap pemilihan wahana hiburan dan wahana harus mencerminkan keberadaan Benteng Somba Opu. Taman burung harus dilengkapi dengan taman bunga khas Sulawesi. Hewan gajah tak tepat digunakan karena bukan binatang khas Sulawesi. “Mestinya binatang maleo dan anoa yang khas Sulawesi, bukan gajah,”kata Ananto. Pemerintah daerah dan seluruh elemen pengembangan Somba Opu dinilai perlu membuat kesepakatan mengenai wilayah sebelum memutuskan upaya pelestarian situs Benteng Somba Opu. Ananto menilai Somba Opu dibangun mendasarkan pada wilayah Kerajaan Gowa, bukan wilayah administratif Gowa.“Kekuatan konsep miniatur Sulawesi adalah mengangkat kembali kehidupan zaman kerajaan,”katanya. Ananto menyampaikan pendapatnya dalam rapat tim pengendali dan evaluasi rencana pembangunan proyek Gowa Discovery Park. Tim bentukan Gubernur Sulawesi Selatan itu kemarin menggelar pertemuan
keempat. Agenda pertemuan adalah meminta masukan para undangan. Menurut AndiYurnita, Kepala Seksi Informasi dan Tata Laksana Mamminasata Dinas Tata Ruang dan Permukiman Sulawesi Selatan, pertemuan mengundang sejumlah perhimpunan, termasuk Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Makassar, Dinas Pariwisata, Ikatan Arsitektur Indonesia, Perhimpunan Pengusaha Hotel dan Restoran Indonesia, perwakilan sejarawan, serta akademisi. Para undangan umumnya berpandangan bahwa proyek di Benteng Somba Opu mengacu pada konsep proyek miniatur Sulawesi yang dilaksanakan pada 1989. Ananto menganggap arsitek proyek Gowa Discovery Park tak paham
kondisi benteng. Pelestarian Somba Opu seharusnya mengangkat kembali kebesaran Kerajaan Gowa. Menanggapi usul tersebut, Kepala Dinas Tata Ruang Syarif Burhanuddin menganggap perlu dibuat zonasi benteng. Syarif, sekaligus ketua tim, meminta Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Makassar membuat zonasi paling lambat sepekan. “Kalau tidak, pelaksanaannya diambil alih tim,”kata Syarif. Tim ini telah menggelar tiga kali pertemuan sejak Kamis hingga Ahad kecuali Sabtu lalu. Pertemuan ketiga berlangsung tertutup bersama Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo di Cafe Black Canyon. Syarif mengatakan pertemuan menyimpulkan, proyek bisa dilakukan atas dasar pe-
ngembangan selama tak merusak situs. Gubernur Syahrul mengatakan telah melibatkan budayawan, arkeolog, dan arsitek sebagai pakar pembangunan proyek di Somba Opu. Para ahli yang sejak awal terlibat dalam konsep Somba Opu ikut diturunkan. “Berilah kesempatan kepada kami agar tidak saling menduga-duga,” kata Syahrul. Ia menyayangkan laporan para arkeolog ke Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan tentang dugaan perusakan situs Benteng Somba Opu.“Niat pemerintah provinsi menyelamatkan ribuan, bahkan miliaran, batu bata ke depan, bukan cuma satu atau dua bata,” kata dia. ● ARISTOFANI FAHMI | ABD AZIS
IKLAN
Kepolisian Daerah Datangi Somba Opu MAKASSAR — Direktur Reserse Kriminal Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Barat Komisaris Besar Syamsuddin Yunus memeriksa lokasi situs Benteng Somba Opu yang dilaporkan rusak akibat proyek Gowa Discovery Park. “Agendanya tahap mengumpulkan data dari pihak-pihak terkait,” kata Syamsuddin, yang datang ke Somba Opu bersama empat penyidik reserse kriminal, kemarin. Syamsuddin sempat mendatangi lokasi wahana bermain di Somba Opu, kawasan yang hendak dibangun taman gajah, taman burung, tree top, dan water boom. Pengem-
bang semula membangun pagar proyek yang membelah kawasan benteng sehingga dianggap merusak situs. Berbagai kalangan akademisi memprotesnya dan melaporkan Gubernur dan pengembang ke kepolisian. Di kantor Unit Pelaksana Teknis Daerah Somba Opu, Syamsuddin minta data kepada Kepala Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Makassar Muhammad Said, Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah Benteng Somba Opu Syafruddin, dan anggota staf pengembang PT Mirah Mega Wisata,Yanti. Polisi meminta bukti pembebasan tanah dari Dinas Pariwisata,
zonasi benteng, dan peta dari Balai Pelestarian. Adapun pengembang dimintai data gambar proyek. Pada pertemuan itu, Said, Syafruddin, danYanti memberikan dokumen kepada kepolisian.“Kalau pemeriksaan ini butuh Pak Zainal Tayeb, Bapak siap datang,”kata Yanti. Di Somba Opu, kepolisian melihat sisa reruntuhan tembok pagar yang dibongkar. Mereka juga melihat struktur bata bentang yang masuk pada jalur pagar proyek. “(Membangun di dalam) ini memang tidak boleh,” kata dia menanggapi pagar proyek yang sudah dirobohkan di kawasan benteng.
Kepolisian belum menyimpulkan hasil pantauan tersebut. Peninjauan lokasi merupakan proses awal. Proses pemeriksaan tak terbatas waktunya. Setelah meninjau, “Langkah selanjutnya adalah mempelajari dokumendokumen tersebut,” kata Syamsuddin. Namun Syafruddin mengatakan pembangunan pagar tak dilanjutkan.“Tembok itu sudah dibongkar,” kata dia. Adapun Muhammad Said dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata bertemu dengan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik di Jakarta. ● ARISTOFANI
BERITA PILIHAN
B4
SELASA, 21 DESEMBER 2010
Pengurus Demokrat Sulawesi Selatan 105 Orang Mantan Wakil Sekretaris Partai Golkar Makassar bergabung. MAKASSAR — Pengurus Partai Demokrat Sulawesi Selatan yang dipimpin Ilham Arief Sirajuddin terdiri atas 105 orang. Nama-nama mereka sudah masuk di tim formatur, berikut susunan pucuk pimpinan yang akan mendampingi Wali Kota Makassar itu. “Jumlah 105 orang sangat ideal,” kata anggota tim formatur Demokrat, Januar Jauri Darwis, kepada Tempo kemarin. Menurut anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sulawesi Selatan ini, tim formatur hasil musyawarah dua pekan lalu sedang merampungkan formasi pengurus lengkapnya. Jumlah 105
orang, kata dia, disesuaikan dengan kemampuan daerah sebagaimana diatur dalam aturan partai. Januar menjelaskan, dalam kepengurusan, ada pengurus harian terbatas, pengurus pleno, dan ketua bidang, yang terdiri atas 21 orang serta direktur eksekutif partai.“Semua pengurus dituntut memiliki kemampuan cepat dalam memahami masalah,”kata dia. Informasi yang diperoleh Tempo menyebutkan, direktur eksekutif akan dipegang oleh Sukman Baharuddin, mantan pengurus Partai Golkar Makassar. Sedangkan jabatan sekretaris umum akan diberikan kepada Irwan Pattawari, anggota Dewan Sulawesi Selatan. Sukman, mantan Wakil Sekretaris Partai Golkar Makassar, mengatakan tim formatur belum menawarkan jabatan di Partai Demokrat. Dia siap men-
dapat kedudukan apa pun jika memang diminta, termasuk menjadi direktur eksekutif partai. “Saya siap jika memang dibutuhkan,” kata dia. Masuknya Sukman ke Demokrat seolah menjawab santernya isu bahwa sejumlah politikus Beringin akan menyeberang mengikuti Ilham, mantan Ketua Partai Golkar Sulawesi Selatan. Tokoh senior Golkar, Amin Syam, juga disebut-sebut akan bergabung dengan Demokrat. Namun mantan gubernur ini enggan menanggapi gosip politik itu ketika dimintai konfirmasi Tempo. Partai Demokrat Sulawesi Selatan diprediksi bakal menyaingi dominasi Golkar. Namun pengamat politik dari Universitas Hasanuddin, Makassar, Deddy Tikson, menganggap tampilnya Ilham belum bisa dikatakan akan mengubah konstelasi per-
politikan di provinsi ini. “Ilham hanya baru memberi kontribusi positif kepada Demokrat Sulawesi Selatan,” katanya. Tikson menyebutkan, Ilham bisa dianggap menggerogoti Golkar apabila kader-kader Beringin yang setia ramai-ramai mengikuti jejaknya.Tapi, faktanya, itu belum terjadi. Kemungkinannya, kata Tikson, Demokrat tidak harus menggerogoti Golkar. Partai lain yang selama ini bergandengan dengan Golkar kemudian berubah haluan, itulah yang mengubah konstelasi. “Misalnya partai-partai itu bergabung ke Ilham,”tuturnya. Antara Ilham dan Demokrat, dia menambahkan, seperti dua sejoli. Ilham membutuhkan Demokrat untuk menjadi gubernur dan Demokrat membutuhkan Ilham untuk mendongkrak perolehan suara. “Keduanya saling mengisi dan berjodoh.” ● ABD AZIS SUBEKTI (TEMPO)
Banjir Rutin
Sejumlah siswa bermain air banjir yang menggenangi Sekolah Dasar Inpres Mancini Sombala, Makassar, kemarin. Air banjir selalu menggenangi sekolah setiap turun hujan sejak dibangunnya sebuah rumah sakit dan kampus bertaraf internasional persis di belakang sekolah tersebut.
Penyaluran Bantuan Sosial Tak Boleh Langsung MAKASSAR — Penyaluran dana
bantuan sosial kepada masyarakat dari suatu perusahaan tidak boleh langsung ke sasaran. Caranya, bantuan harus dikoordinasikan dengan Pemerintah Kota Makassar. “Hal itu dimaksudkan agar penyaluran dana CSR (corporate social responsibility) sebuah perusahaan tidak tumpang-tindih dengan program pemerintah ataupun program lainnya,” kata Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin kemarin.
Menurut dia, penyaluran dana CSR yang dikoordinasikan dengan pemerintah kota dianggap lebih terarah dan tepat sasaran. Penyaluran bantuan itu, katanya, ditunjang oleh penyiapan data penduduk dan program yang dilaksanakan. Dengan demikian, ujar Ilham, dana bantuan sosial perusahaan juga tidak akan menumpuk di satu kelompok sasaran. Pemerintah kota mendistribusikan ke kelompok yang belum mendapat dana bantuan sosial. Mengenai peman-
faatan dana CSR, diharapkan, ke depan, dapat menjadi modal usaha bagi masyarakat. Berkaitan dengan hal tersebut, dibutuhkan forum koordinasi yang dapat mendorong peningkatan kerja sama antarlembaga, sekaligus meningkatkan prasarana yang dibutuhkan kelompok sasaran. “Dengan demikian, penggunaan dana CSR akan lebih transparan dan tidak akan tumpang-tindih dengan program yang sudah ada,”katanya.
Menanggapi hal itu, Ketua Kelompok Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan Wajo Baru Syamsiah mengatakan bantuan sosial dari pemerintah atau swasta memang harus terkoordinasi. “Bila itu dilakukan, tidak ada lagi kepala keluarga yang menerima bantuan dari beberapa program, sementara ada keluarga lainnya yang tidak mendapat bantuan sama sekali, yang kemudian ini memicu kecemburuan atau konflik di lapangan,”katanya. ● ANTARA
Indonesia Ingin Jadi Surga Dunia Inovasi MAKASSAR — Kepala Badan Pengkajian
dan Penerapan Teknologi (BPPT) Dr Ir Marzan A. Iskandar mengatakan Indonesia ingin menjadi surga bagi dunia inovasi. Untuk ke sana, BPPT sedang bekerja keras mengaplikasikan penguatan sistem inovasi guna meningkatkan daya saing. “Tantangan pembangunan ke depan harus berbasis ilmu pengetahuan,” kata Marzan saat memberi kuliah umum di Universitas Hasanuddin kemarin. Menurut dia, untuk mencapai kemajuan di semua sektor diperlukan penguatan sistem inovasi. Kegiatan ini menuntut peran aktor inovasi yang meliputi pemerintah, kebijakan riset pengetahuan dan teknologi, penataran profesi, serta keterlibatan pengusaha kecil sampai papan atas.“Inovasi itu bergantung pada bagaimana para aktor ini bersinergi guna mencapai apa yang dibutuhkan,”kata dia. Marzan menjelaskan, sistem inovasi nasional dan daerah sudah diluncurkan sejak 2002. Hanya, skala kegiatannya kecil dan masih sebatas mencoba merancang suatu konsep. Pemerintah kemudian menindaklanjuti sistem ini dengan membentuk Komisi Inovasi Nasional, dan Rektor Universitas Hasanuddin Prof Dr Idrus A. Paturusi menjadi anggota di komisi tersebut.“Komisi ini akan menjadi tempat yang lebih baik dalam menciptakan inovasi pada masa mendatang,”ujar Marzan. Indonesia, kata dia, pada 2010 berada di peringkat ke-44 Global Competitive Index dari 139 negara. Peringkat ini lebih baik dibanding pada 2009, yang berada di urutan ke-54. Malaysia berada di peringkat ke-26 dan Thailand ke8. Kuliah umum ini berbarengan dengan acara pengukuhan dua guru besar universitas. Mereka adalah Prof Dr Ir Salama Manjang dan Prof Dr Ir Hasanuddin Thahir, yang masing-masing menjadi guru besar ke-247 dan ke-248. Salama adalah guru besar bidang teknik isolasi tegangan tinggi pada Fakultas Teknik, sedangkan Hasanuddin adalah guru besar pada bidang ilmu periodonsia pada Fakultas Kedokteran Gigi. Salama menyimpulkan bahwa keberadaan isolator pada sistem penyaluran ketenagalistrikan sangatlah penting, mengingat fungsinya yang memisahkan konduktor bertegangan dengan tifak bertegangan serta penopang kawat saluran.“Sifat isolasi yang tidak berfungsi akan mengakibatkan kegagalan tegangan yang berdampak pada pemutusan penyaluran daya listrik,”katanya. Hasanuddin mengatakan pencegahan penyakit secara periodik jauh lebih mudah dan murah daripada mengobati. Misalkan menjaga kebersihan mulut dan mengontrol gigi secara teratur, yang merupakan tindakan sederhana serta murah ketimbang perawatan bedah.“Konsep dasar bidang periodonsia adalah menyehatkan jaringan periodontak sehat sehingga gigi dapat bertahan selama mungkin,” kata pria kelahiran Palanro, 52 tahun silam, itu. ● IRMAWATI
MAMMINASATA
B5
SELASA, 21 DESEMBER 2010
“Hanya selisih Rp 5 juta.” MAKASSAR — Pengusutan dugaan
korupsi di Akademi Pariwisata Makassar melebar. Setelah mengusut pembangunan fisik gedung bernilai Rp 5 miliar, Kejaksaan Negeri Makassar menyelidiki pengadaan komputer Akademi Pariwisata senilai Rp 6 miliar. Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Makassar Syahran Rauf mengatakan pengadaan komputer itu berupa laptop, layar monitor, serta peranti lunak komputer. Perangkat teknologi itu untuk laboratorium dan sejumlah bangunan akademi. Pada 2009, jumlah dana yang digelontorkan dari pemerintah pusat mencapai Rp 1 miliar, sedangkan 2010 sebesar Rp 5 miliar.
Pengadaan Komputer Akademi Pariwisata Juga Diusut “Kami menduga ada ketidaksesuaian spesifikasi barang,” katanya di Makassar kemarin. Namun Syahran menolak menjelaskan ketidaksesuaian yang dimaksudkan. Ia beralasan tengah mengkaji bentuk dugaan awalnya. Ia berjanji akan melibatkan ahli untuk menghitung jumlah harga yang diduga tidak sesuai. “Dalam waktu dekat kami turun menghitungnya,”kata dia. Meski begitu, Syahran mengaku telah mempertanyakan proyek tersebut kepada Direktur Akademi Pariwisata Komang Mahawira saat diperiksa dalam kasus dugaan korupsi pembangunan gedung. Komang, kata Syahran, menyatakan
proyek itu sempat menjadi temuan Inspektorat Pusat. Kejaksaan telah menyita data temuan Inspektorat dari pihak Akademi. Namun ia menolak menunjukkan data tersebut. “Masih penyelidikan bos,”kata dia. Pejabat pembuat komitmen pengadaan komputer Akademi Pariwisata, Abdu Rahman, membenarkan bahwa proyek tersebut menjadi temuan Inspektorat Pusat. “Inspektorat menduga terjadi kemahalan harga,”kata dia. Dari hasil penghitungan Inspektorat, kata Abdu, diperoleh selisih harga Rp 5 juta. Dana itu merupakan hasil penghitungan taksiran harga perkiraan sendiri Akademi
Pariwisata, harga pasaran, serta harga standar nasional. “Dana itu telah kami kembalikan tahun lalu,” kata dia.“Jadi kami menganggap tidak ada masalah.” Abdu membenarkan bahwa dana pengadaan komputer 2009 mencapai Rp 1 miliar. Namun ia membantah dana 2010 mencapai Rp 5 miliar. “Hanya Rp 1 miliar lebih, kok,” kata dia Kasus tersebut berawal dari penyelidikan dugaan korupsi pembangunan fisik gedung Akademi Pariwisata pada 2008-2009. Proyek yang berlokasi di Jalan Tanjung Bunga itu menggunakan dana sekitar Rp 5 miliar dari pemerintah pusat. Proyek ini mencakup tiga item
bangunan, yakni pembangunan gedung aula pertemuan sebesar Rp 3,6 miliar, pembangunan perpustakaan Rp 1,1 miliar, serta laboratorium Rp 500 juta. Kejaksaan menemukan sejumlah kejanggalan dalam proyek tersebut. Mulai dugaan perubahan kontrak proyek hingga dokumen kontrak yang tidak disertai taksiran harga perkiraan sendiri. Syahran mengaku masih mengumpulkan keterangan dan data mengenai pembangunan aula pertemuan, perpustakaan, serta laboratorium. Namun ia mengaku juga berfokus menyelidiki pengadaan alat komputer tersebut. ● TRI SUHARMAN HARIANDI HAFID (TEMPO)
Sidang Kasus Pembunuhan Lulusan IPDN Ricuh GOWA — Sidang kasus pembunuhan lulusan Insti-
tut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), Ashadi Dwi Saputra, di Pengadilan Negeri Sungguminasa ricuh kemarin. Belasan anggota keluarga korban marah dan melompati pembatas ruang untuk memukul terdakwa Indrawan, yang dinilai memberi jawaban mengada-ada. “Kami sebagai keluarga korban emosi terhadap keterangan Indrawan. Dia bicara bohong kepada majelis,” kata Prima, salah satu anggota keluarga korban. Upaya main hakim sendiri itu pun digagalkan polisi. “Kalau tidak ada polisi, saya juga mau membunuhnya. Ini sangat menyakitkan, karena antara korban dan terdakwa sahabat dan satu angkatan di IPDN,”ujarnya. Ini merupakan sidang kedua untuk mendengarkan keterangan saksi atas kasus pembunuhan anak Direktur PDAM Kabupaten Gowa tersebut. Majelis hakim menghadirkan Akbar Fauzi dan Ashari Saputra. Akbar merupakan sahabat korban, dan Ashari kakak kandung korban, yang melaporkan kasus pembunuhan ke Polres Gowa. Dalam keterangannya, Akbar menyatakan, sebelum pergi bermain biliar, ia dan korban pergi membeli minuman keras di Jalan Pettarani, Makassar, sekitar pukul 21.00 pada 5 November lalu.“Kami lalu bersama-sama kembali ke Gowa sambil minum,” kata Akbar. Setelah itu, mereka ke tempat biliar dekat perbatasan Gowa-Makassar sekitar pukul 23.00. Beberapa lama kemudian, Akbar merasa pusing dan mual karena reaksi minuman keras. Akbar masuk kamar mandi, lalu muntah. Setelah keluar, ia melihat Ashadi pingsan.“Saya tidak tahu kenapa dia tidak sadar. Karena panik, saya tidak menanyakan kejadian itu kepada Indrawan. Kami langsung mengangkatnya ke mobil untuk dibawa ke rumah sakit,”katanya. Ashadi, menurut Indrawan, tewas karena terjatuh di kamar mandi dalam kondisi mabuk. Indrawan ngotot tak melakukan penganiayaan terhadap korban. Dia mengatakan kematian Ashadi murni kecelakaan, yakni terjatuh di kamar mandi. ● SAHRUL
Penertiban Reklame
Tim penertiban reklame Dinas Pendapatan Daerah Makassar menertibkan sejumlah reklame di Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar, kemarin. Menjamurnya papan reklame, spanduk, hingga baliho di sejumlah ruas jalan di Makassar dianggap merusak nilai estetika kota. Hal ini akibat lemahnya penerapan aturan penataan reklame.
Camat Laporkan Tambang Ilegal Milik Legislator BULUKUMBA — Camat Ujung
Bulu, Bulukumba, Asrar A. Amir akan melaporkan tambang galian C tak berizin milik seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Bulukumba, Amar Ma’ruf, ke polisi. Polisilah, menurut dia di Bulukumba kemarin, yang harus menutup tambang tanpa surat izin sesuai dengan perintah Kepala Polri. Tapi Amar Ma’ruf mengatakan tambang miliknya itu sudah lama tidak beroperasi.“Saya tutup tambang pasir itu pada 2009, sejak saya dilantik jadi anggota DPRD,”katanya.
Dia mengatakan tudingan tentang masih beroperasinya tambang tersebut tidak benar. Anggota Kesatuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Bulukumba, Brigadir Muhammad Ali, juga mengatakan 17 tambang tanpa izin di Kecamatan Ujung Loe, Ujung Bulu, dan Gantarang, sudah ditutup. “Penutupan dilakukan sejak bulan lalu,”katanya. “Kita selalu melakukan penjagaan di Kecamatan Ujung Bulu, dan saat ini sudah tidak beroperasi,”ujarnya. Pada awal Desember lalu, Polres Bulukumba menyegel
pertambangan galian pasir dan batu bata yang tidak memiliki surat izin.“Kami tidak pandang siapa pemilik pertambangan itu, yang ilegal kami tutup,”kata Ajun Komisaris Besar Arif Rahman, Kepala Polres Bulukumba. Polisi telah menyita alat berat, pipa, dan mesin.“Kami sudah memanggil Dinas Pertambangan Kabupaten dan mereka mengaku hingga saat ini belum pernah mengeluarkan surat izin penambangan. Kami melarang pembukaan pertambangan tersebut sebelum ada kejelasan dari pemerintah daerah,” kata-
nya. Ia mengatakan para penambang pasir dan batu itu sudah lima tahun lebih beraktivitas, namun pihak pemerintah kabupaten tidak pernah menyikapinya. Sebelumnya, Sekretaris Dinas Perdagangan, Pertambangan, dan Energi Bulukumba Jufri Saira mengaku pihaknya sudah pernah mengeluarkan surat rekomendasi kepada para penambang galian C di Bulukumba. “Tapi saya tidak tahu pasti apakah mereka memiliki izin untuk melakukan penambangan atau tidak,”kata dia. ● JASMAN
CELEBES
B7
SELASA, 21 DESEMBER 2010
FAHMI ALI (TEMPO)
Kejaksaan Usut Dugaan Korupsi di Akademi Keperawatan Tidak ada bukti pengeluaran anggaran. BULUKUMBA — Kejaksaan Ne-
geri Bulukumba telah memeriksa dua saksi dalam kasus dugaan korupsi senilai Rp 442 juta di Akademi Keperawatan Bulukumba. Kedua saksi itu adalah Abdul Jalil, Pembantu Ketua I Akademi Keperawatan, dan Syahariya, bendahara di lembaga pendidikan itu. “Kami sementara dalam tahap penyelidikan kasus, dan hingga saat ini kami baru pemeriksaan saksi,” kata Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Bulukumba Taufiq A. Ismail kemarin. Taufiq mengungkapkan, kasus itu berawal dari laporan lembaga nirlaba setempat dan temuan Badan Pengawas Daerah (Bawasda) Bulukumba bahwa pihak Akademi Keperawatan Bulukumba tidak mampu memberikan data-data mengenai mahasiswa
keluarga miskin dari daerah terpencil yang menerima beasiswa. Bantuan dana pendidikan itu diberikan kepada 59 mahasiswa pada tahun ajaran 2007-2009, berupa bebas SPP sebesar Rp 1,5 juta per semester. Sebanyak 40 mahasiswa ditanggung oleh dana Rp 330 juta dari anggaran pendapatan dan belanja negara, sedangkan sisanya, 19 orang, dibayar oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Bulukumba dan Selayar senilai Rp 142 juta. Menurut Taufiq, masalah pembayaran SPP terhadap 59 mahasiswa miskin itulah yang merupakan kejanggalan. “Sebab, pihak Akademi Keperawatan tidak mampu mempertanggungjawabkan dan memberikan bukti penggunaan anggaran SPP itu,” ujarnya. Kampus Akademi Keperawatan Bulukumba mendapat bantuan pembiayaan dari li-
ma kabupaten, yakni Bulukumba, Selayar, Sinjai, Bantaeng, dan Jeneponto. Sedangkan besarnya anggaran yang diserahkan lima kabupaten itu bergantung pada jumlah mahasiswa dari setiap kabupaten itu. Direktur Akademi Keperawatan Bulukumba Riswan Marsal mengatakan penggunaan anggaran SPP pada program bantuan mahasiswa yang terdaftar sebagai keluarga miskin daerah terpencil sudah sesuai dengan prosedur. “Bawasda hanya memeriksa pada 2007-2009, makanya menurut Bawasda ada temuan,”katanya. Ia mengaku Inspektorat belum memeriksa pertanggungjawaban 2010, sehingga mereka menilai ada yang belum dipertanggungjawabkan. Riswan menegaskan bahwa pihaknya siap memberi penjelasan atas temuan yang dimiliki Badan Pengawas Daerah. ● JASMAN
Polisi Wajo Segera Tetapkan Tersangka Proyek Sekolah Baru WAJO — Kepolisian Resor Wajo kemarin mengaku segera menetapkan tersangka dalam dugaan korupsi pada pembangunan SMP 5 Pitumpanua, Kecamatan Pitumpanua, Kabupaten Wajo. Negara diperkirakan rugi Rp 205 juta. Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Wajo Ajun Komisaris Ilyas Dohan mengatakan terdapat perbedaan antara realisasi pekerjaan dan berita acara kontrak. Selisihnya mencapai Rp 205.625.621. “Dalam waktu dekat ini kami akan menetapkan tersangka dalam kasus tersebut,”kata Ilyas. Ia menyebutkan, calon tersangka itu adalah Ketua Komite Pembangunan SMP 5 Pitumpanua Muhammad, yang akan diperiksa pekan depan.
Ralat Pada keterangan foto halaman B15 Koran Tempo Makassar edisi Senin (20/12) tertulis Pangdam VII Wirabuana Brigadir Jenderal Amril Amir, seharusnya Mayor Jenderal Amril Amir.
Muhammad adalah guru di sekolah itu. Tempo belum berhasil menemui dia untuk meminta komentarnya. Nomor telepon selulernya juga tidak aktif saat dihubungi berkali-kali. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Wajo Bustamin Betta juga tidak ada di kantornya. Kepala Bidang Pen-
didikan Dasar Dinas Pendidikan Wajo Indo Wellang tidak mengangkat telepon atau menjawab pesan pendek yang dikirim Tempo. Ia sedang menghadiri pernikahan anak bupati di Makassar. Wakil Bupati Wajo Amran Mahmud menyatakan ia menyerahkan kasus itu pada proses hukum. ● ANDI PAJUN
Libur Cari Ikan
Dua nelayan melintas di depan jejeran perahu di Pantai Galesong Utara, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, kemarin. Sejumlah nelayan tidak melaut dalam sepekan terakhir akibat angin kencang dan gelombang tinggi di perairan Makassar.
Bupati Selayar Dilaporkan ke Polisi MAKASSAR — Mantan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kepulauan Selayar Muhammad Arsyad kemarin melaporkan Bupati Kepulauan Selayar Syahrir Wahab ke Markas Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Barat. Ia menuding Syahrir melakukan pemalsuan dan pencemaran nama baik. Kedua orang ini tengah berseteru di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Makassar. Arsyad menuduh Syahrir mengajukan bukti palsu berupa kuitansi berkaitan dugaan suap dalam seleksi penerimaan pegawai negeri tahun ini. “Dengan kuitansi penerimaan uang itu, tuntutan saya bisa lemah,”kata Arsyad. Sengketa di PTUN Makassar ini berkaitan dengan
pemecatan Arsyad sebagai Kepala BKD Kepulauan Selayar, 5 Oktober lalu. Ia mengaku tidak mengetahui alasan pemberhentian dirinya. Dalam kuitansi itu terdapat tanda tangan Arsyad dan tanda tangan seorang pegawai bernama Ros Mery, yang diduga sebagai calo. Uang Rp 35 juta itu diserahkan oleh seseorang bernama Bau Imang. Namun Arsyad berhasil mendapatkan kuitansi asli yang diduga telah dipalsukan itu. Dalam kuitansi itu tidak ada tanda tangan Arsyad. Kuitansi ini juga diserahkan kepada penyidik sebagai barang bukti. Bau Imang mengaku memberikan uang itu kepada Ros Mery. Ia mengatakan Arsyad tidak pernah meneken kuitansi penyerahan fulus itu.“Kui-
tansi aslinya saya berikan kepada Pak Arsyad dan memang dia tidak pernah tahu tentang pembayaran itu,”ujarnya. Pembayaran Rp 35 juta itu untuk kepentingan pengurusan anak Bau Imang bernama Ikbal agar dimasukkan ke dalam bank data penerimaan pegawai negeri. Pembayaran dilakukan 31 Agustus lalu setelah ditawari oleh Ros Mery, yang menjamin kelulusannya. Syahrir tidak mau berkomentar banyak. “Sembarang juga itu (Arsyad). Namanya juga dia benci sama bupati sehingga melapor ke Polda,” katanya. Menurut Sekretaris Daerah Selayar, Zainuddin, kuitansi itu tidak dipalsukan. “Bupati tidak pernah buat kuitansi itu,”ia menegaskan. ● ABDUL RAHMAN
IKLAN
EKONOMI&INVESTASI B8 Ekonomi Sulawesi Selatan Capai 7,7 Persen SELASA 21 DESEMBER 2010
KINK KUSUMA REIN (TEMPO)
Persoalan listrik dan cuaca menjadi tantangan. MAKASSAR — Pertumbuhan ekonomi
Sulawesi Selatan pada 2011 diprediksi meningkat. Sebab, hingga akhir Desember 2010 mencapai 7,05 persen.“Kami optimistis pada 2011 mencapai 7,7 persen,” kata Kepala Biro Ekonomi Sulawesi Selatan Muhammad Firda dalam acara “Talk Show Business Outlook Sulawesi Selatan Tahun 2011” di kampus STIE Nobel Makassar kemarin. Pertumbuhan ekonomi Sulawesi Selatan, Firda melanjutkan, masih dipengaruhi sektor pertanian, sektor jasa, perdagangan dan industri, pariwisata, serta sektor perikanan dan kelautan. Dia mencontohkan, pertumbuhan sektor jasa perhotelan sebesar 90 persen. Dengan pencapaian ini, Firda yakin pencapaian 7,7 persen sangat kondusif pada 2011.
Kepala Biro Ekonomi Sulawesi Selatan, Muhammad Firda (kiri) bersama Gusti Raizal Eka Putra (Bank Indonesia) dan Wakil Ketua Kadin, Ilham Alim Bachri. Firda menjelaskan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Sulawesi Selatan masih memprioritaskan pencapaian produksi beras, jagung, kakao, udang, dan sapi. Se-
lain itu, peningkatan pertumbuhan diperoleh dari investasi sektor pertambangan dan industri. Antara lain, tambang bijih besi di Kabupaten Bone dan industri pabrik gula di
Wajo.“Begitu pula tambang Inco di Luwu Timur masih memungkinkan untuk regulasi pada 2011,”katanya. Adapun sektor yang terus dikembangkan, Firda mengatakan, antara lain industri pasar tradisional, pengembangan kawasan andalan Kima 1 dan Kima 2 di Makassar, serta pusat-pusat industri di beberapa kabupaten. Kendati begitu, dia menambahkan, ada tantangan untuk pencapaian tersebut, yakni soal listrik. Namun, Firda melanjutkan, persoalan listrik sudah diantisipasi hingga 2018, dan akan terus dilakukan pengembangan daya. Gusti Raizal Eka Putra, perwakilan wilayah Bank Indonesia, mengatakan pertumbuhan ekonomi Sulawesi Selatan pada 2011 akan lebih baik. Beberapa faktor yang akan mendukung, menurut dia, antara lain proyek-proyek infrastruktur, misalnya jalan trans Sulawesi, penambahan kapasitas listrik, pening-
katan transportasi angkatan laut dan udara, serta investasi. “Melihat faktor itu, positif untuk tahun 2011,” katanya. Gusti mengatakan anomali iklim dengan curah hujan yang tinggi menjadi salah satu tantangan. Selain itu, soal distribusi dan pasokan barang dari Pulau Jawa, serta peningkatan harga barang impor. Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Sulawesi Selatan La Tunreng menilai optimisme pertumbuhan ekonomi itu merupakan peluang. “Kini tinggal bagaimana prospek dan aktivitas bisnis harus dijalankan dengan baik,”katanya. M. Ilham Alim Bachri, Wakil Ketua Kamar Dagang dan Industri Sulawesi Selatan, mengatakan potensi yang perlu terus dikembangkan adalah agrobisnis.Walau persoalan investor menjadi prospek utama, hal yang tak kalah penting adalah pengembangan potensi lokal. ● SYAMSULMARLIN
Tenant di Mal Graha Tata Cemerlang Cuci Gudang MAKASSAR — Sejumlah tenant di Mal
Graha Tata Cemerlang (GTC) mengikuti bazar fashion bertajuk“Year End Big Sale”. Bertempat di main hall Mal Graha Tata, 15 tenant ikut meramaikan bazar di mal yang berlokasi di Jalan Metro Tanjung Bunga ini. Andi Widya Syadzwina, Marketing Communication Manager Mal GTC, mengatakan bazar ini memberikan kemudahan kepada pengunjung untuk memenuhi kebutuh-
an pada Natal dan tahun baru.“Pameran akan berlangsung selama 11 hari, sejak 21 hingga 31 Desember,” katanya saat ditemui kemarin. Sejumlah tenant menawarkan berbagai produk, seperti pakaian dan sepatu. Produk tersebut untuk kalangan anak-anak, remaja, hingga dewasa. Toko Bhondoe, salah satu tenant, menghadirkan berbagai desain kaus kasual bagi remaja putra maupun putri. Dengan berbagai
desain baju kaus, Bhondoe memberi harga khusus Rp 50 ribu untuk sepasang baju kaus tersebut.“Kaus sepasang ini bisa digunakan untuk pasangan muda,” ujar Ahmad, pemilik Toko Bhondoe. Selain kaus, ada sandal dengan harga sekitar Rp 20 ribu. Selain itu ada aksesori lainnya, seperti syal dan topi.“Tenant kami melengkapi kebutuhan bagi remaja,”kata Ahmad. Harga produk yang dipamerkan,
Ahmad melanjutkan, tak lebih dari Rp 100 ribu. Menurut dia, keikutsertaannya dalam pameran tersebut untuk perkenalan sekaligus cuci gudang alias menjual obral. “Karena akhir tahun, sekalian cuci gudang. Biar tahun depan bisa datangkan tren baru lagi,”ujarnya. Maryam, karyawan Toko Istana Seprai, mengatakan seluruh produk tokonya akan dipajang pada pameran. Toko yang khusus menjual seprai itu
menawarkan berbagai corak seprai baru dengan warna-warna terang, misalnya merah, kuning, dan hijau. Istana Seprai menawarkan berbagai corak seprai baru dengan warna-warna terang, seperti merah, kuning, dan hijau. Sedangkan motifnya lebih mengandalkan gambar bunga mawar. Harga yang ditawarkan, Maryam melanjutkan, juga beragam, dari Rp 200 ribu hingga Rp 600 ribu. ● KAMILIA IKLAN
MEMO BISNIS
MEMO BISNIS
Jasa Marga
BRI Peduli Lingkungan
Raih Predikat Sangat Bagus
M
Pimpinan wilayah BRI Makassar Bapak Khairil Setiawan berfoto setelah penanaman pohon bersama salah satu nasabah BRI dalam area monumen mandala Makassar.
emperingati Hari Ulang Tahun ke115 yang jatuh pada 17 Desember lalu, Bank Rakyat Indonesia (BRI) menggelar berbagai kegiatan yang bertemakan peduli lingkungan. Di antaranya penghijauan dengan penanaman 1.000 pohon, jalan santai, dan pemberian sejumlah penghargaan. Dalam penghijauan, penanaman pohon berlangsung di seputaran Monumen Mandala di Jalan Jenderal Sudirman. Acara ini dihadiri Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin. Pada kesempatan tersebut BRI menyerahkan bantuan tiga unit sepeda motor untuk membantu program penghijauan kepada Pemerintah Kota Makassar. Adapun jalan santai diikuti masyarakat umum, karyawan beserta keluarga, mitra kerja, dan tidak ketinggalan Khairil Setiawan, selaku pimpinan BRI di Makassar, ikut pula. Puncak acara ditandai dengan pemberian Award Best Employee 2010 kepada pegawai BRI Makassar. Yang memperoleh pengharagaan ini karyawan terbaik meliputi bagian frontliner, teller, satpam, kepala unit serta account officer.•
UNTUK pertama kalinya Majalah Infobank mengadakan Infobank BUMN Awards bagi perusahaan-perusahaan milik Negara di Indonesia. Penilaian tersebut dibagi kedalam dua kategori, yakni Industri Keuangan dan Industri Non Keuangan. Penilaian dan rating dilakukan oleh Biro Riset Infobank kepada 111 BUMN di berbagai sektor, berdasarkan laporan keuangan selama dua tahun berturut-turut, yakni 2008 dan 2009. Indikator penilaian ini menggunakan rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas, hingga efisiensi. PT Jasa Marga (Persero) Tbk. ditetapkan sebagai BUMN kategori In-
dustri Non Keuangan yang berpredikat Sangat Bagus atas kinerja keuangan 2009. Penghargaan diterima Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Firmansjah, yang diserahkan oleh Direktur Biro Riset Infobank, Eko B. Supriyatno pada Infobank BUMN Award 2010, di UOB Plaza, Jakarta, Selasa (14/12). Ini merupakan bentuk apresiasi bagi BUMN yang terus serius meningkatkan kinerjanya. Penghargaan ini juga diharapkan mendorong pertumbuhan kinerja perusahaan-perusahaan BUMN dapat terus berlanjut. ■
EKONOMI&INVESTASI
B9
SELASA, 21 DESEMBER 2010
Tim verifikasi turun ke lapangan. MAROS — Izin PT Bukit Marmer
Indah dan PT Makmur Agung Perkasa terancam dicabut. Dua perusahaan tambang ini tak mau mengalah soal lahan 3 hektare yang tumpang-tindih. Wakil Bupati Maros Harmil Mattotorang kemarin memanggil kedua perusahaan itu dan langsung menggelar rapat.“Karena tak ada yang mau mengalah soal lahan 3 hektare itu, hasil keputusan rapat, kedua perusahaan ini kami hentikan aktivitasnya,” kata Harmil seusai rapat dengan kedua perusahaan tersebut.“Jika tetap tak mau mengalah, izin usaha tambang keduanya akan dicabut.” Dua perusahaan tambang ini mengklaim memiliki lahan seluas 3 hektare. Lahan tersebut berada di perbatasan tiga wilayah Maros, yakni di Kecamatan Bantimurung, Lau, dan Turikale. Mereka mengklaim lahan itu berdasar-
Izin Dua Tambang Maros Terancam Dicabut
Gowa Siapkan 17 Aturan Pajak Usaha
kan surat izin penambangan daerah. Surat izin tambang PT Bukit Marmer terbit pada 2004. Sedangkan izin PT Makmur terbit pada 2006. Namun kedua perusahaan itu tetap berkukuh dan tidak ada yang mau mengalah. Harmil menegaskan, dengan keputusan tersebut, tidak ada yang boleh menambang di lokasi yang diperebutkan itu. Kedua perusahaan juga harus legawa menerima hasil verifikasi tim yang akan turun ke lapangan.“Jika keduanya tetap tak mau menerima, kami cabut izinnya.Tidak ada lagi yang boleh menambang,” dia menegaskan. Harmil menjelaskan, pemerintah daerah akan menentukan batas wilayah tambang kedua perusahaan itu. Secara teknis, dia melanjutkan, jika luas lahan 3 hektare yang diperebutkan itu masuk menjadi area tambang sa-
GOWA — Bupati Gowa Ichsan Yasin Limpo menyerahkan 17 rancangan peraturan daerah ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Gowa. Rancangan peraturan daerah tersebut mengatur pengenaan pajak dan retribusi terhadap semua obyek usaha. Menurut Ichsan, rancangan perda ini untuk mendukung peningkatan pendapatan daerah, sehingga dapat membiayai pelaksanaan pemerintahan, peningkatan pelayanan masyarakat, dan kemandirian daerah.“Besar-kecilnya nilai retribusi tergantung kesepakatan Dewan,”kata dia di depan para wakil rakyat di aula kantor Bupati Gowa kemarin. Rancangan peraturan ini, Ichsan menjelaskan, merupakan tindak lanjut Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Adapun ke-17 rancangan perda itu di antaranya pajak atas reklame; pajak hotel, restoran, dan hiburan; pajak air tanah, mineral bukan logam dan batuan; retribusi pemakaian kekayaan daerah, serta retribusi terminal. “Jadi, semua sumber pendapatan daerah ini akan dikenai pajak dan retribusi,”katanya. Wakil Ketua DPRD Gowa Rahmansyah mengatakan 17 rancangan peraturan daerah yang diserahkan Bupati akan dibahas hari ini. “Semua rancangan ini akan ditetapkan sebagai peraturan daerah,” katanya. Rancangan perda ini, dia melanjutkan, berfungsi sebagai pengaturan atas pajak dan retribusi daerah terhadap berbagai sektor. Rahmansyah menjelaskan, pembahasan rancangan tersebut juga mempertimbangkan adanya kenaikan pajak atau tidak.“Kita lihat saja dari kesepakatan anggota,”ujarnya. Juru bicara Pemerintah Kabupaten Gowa, Arifuddin Saeni, mengatakan pajak dan retribusi dalam 17 rancangan perda tersebut baru dibuat tahun ini. Ia mencontohkan, jenis usaha seperti restoran dan hiburan selama ini belum diatur dalam peraturan daerah. “Rancangan peraturan pajak dan retribusi ini baru dibuat tahun ini. Jadi semua sumber pendapatan daerah dibuatkan peraturan daerah,” kata Arifuddin. ● SAHRUL
lah satu perusahaan, perusahaan yang lain harus mengalah. “Jika melanggar, kami akan memasang police line (garis polisi).” Adapun Manajer Produksi PT Bukit Marmer Indah Arifuddin mengatakan sengketa ini terjadi karena adanya kesamaan titik koordinat tambang. Dia menyatakan setuju atas penghentian penambangan sementara oleh pemerintah daerah. “Kami setuju tak ada yang boleh menambang sebelum ada penetapan batas yang jelas,”ujarnya. Kendati begitu, Arifuddin berkukuh area 3 hektare adalah milik perusahaannya. Sejak terbitnya izin, kata dia, areanya tidak pernah berubah, yakni 22 hektare di wilayah Kecamatan Lau. Tapi dia mengatakan akan menerima jika ternyata lahan 3 hektare ini masuk di wilayah Lau. Wilayah ini sebagian dimiliki PT Makmur.
Danu Revolusi, Kepala Teknik Tambang PT Makmur Agung Perkasa, mengatakan lokasi pertambangannya ada di Kecamatan Turikale dan Bantimurung. Luas lahan tambang di kecamatan itu 16,5 hektare. Dia menjelaskan, 3 hektare lahan yang tumpang-tindih itu telah dibebaskan dari pemiliknya. “Kami pegang sertifikatnya. Pembebasan lahan itu atas permintaan pemilik lahan sendiri,”ujarnya. Direktur PT Makmur Agung Perkasa Hendra Setiawan mengatakan pihaknya menerima keputusan Wakil Bupati. Perihal sikap legawa setelah hasil verifikasi, Hendra mengatakan belum bisa mengambil keputusan. “Kami harus konsultasikan dulu dengan pemegang saham,”ujarnya. Meski izin tambang perusahaannya terbit pada 2006, Hendra menegaskan,“Kami memiliki gambar dan titik yang jelas.” ● JUMADI
HARIANDI HAFID (TEMPO)
Rapat Anggaran Sejumlah anggota Komisi B DPRD Kota Makassar bersama sejumlah unsur satuan kerja perangkat daerah (SKPD) saat rapat pembahasan Rancangan APBD Makassar 2011 di kantor DPRD Kota Makassar, kemarin. APBD Kota Makassar 2011 diusulkan Rp 1,458 triliun. Usulan anggaran tersebut mengalami kenaikan 20,09 persen dibanding 2010, yang hanya sekitar Rp 1,214 triliun.
Harga Cabai Rawit Naik Tajam MAKASSAR — Harga cabai rawit di Kota Makassar kembali naik hingga dua kali lipat. Kemarin harga cabai rawit mencapai Rp 50 ribu per kilogram setelah awal Desember lalu sempat turun menjadi Rp 25 ribu. Pedagang di Pasar Terong, Makassar, Heri, mengatakan pekan ini harga bahan kebutuhan pokok kembali naik. “Harga bahan pokok makanan hampir semua naik. Harga cabai rawit mencapai Rp 50 ribu,”kata dia kemarin. Heri mengatakan kenaikan harga seperti sekarang ini selalu terjadi setiap tahun. Selain karena naiknya permintaan,
untuk perayaan Natal dan tahun baru, harga cabai dikerek oleh pasokan dari petani yang menurun. “Produksi cabai di kalangan petani berkurang akibat musim hujan,”ujarnya. Menurut Heri, harga bawang merah dan tomat tidak mengalami perubahan. Di tingkat pedagang, bawang merah dibanderol Rp 30 ribu per kilogram. Sedangkan harga tomat terus mengalami penurunan hingga Rp 3.000 per kilogram. “Harga tomat sedikit anjlok dari beberapa produk kebutuhan rumah tangga,”katanya. Muslimin, dari Staf Bidang Perdagangan Dinas Perindus-
trian dan Perdagangan Kota Makassar, mengaku harga produk cabai rawit memang mengalami kenaikan. Namun kenaikan harga itu tidak akan memicu kenaikan harga-harga lain di pasar. “Kenaikan harga bukan dipicu oleh momen perayaan Natal dan tahun baru, melainkan berkaitan dengan pengaruh curah hujan yang tinggi, sehingga produksi petani menurun,” katanya lewat sambungan telepon kemarin. Mengantisipasi kenaikan harga bahan kebutuhan pokok, Muslimin mengatakan, Biro Ekonomi Sulawesi Selatan telah menggelar rapat koordina-
si, Jumat lalu. Hasil rapat koordinasi tersebut meminta agar setiap daerah melaporkan barang-barang apa yang mengalami kenaikan harga menjelang akhir tahun. Pemerintah Kota Makassar, kata Muslimin, belum merencanakan inspeksi mendadak ke pasar-pasar. Ia mengatakan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Makassar telah memantau harga seminggu dua kali, Selasa dan Kamis. “Kecuali ada kenaikan harga yang melonjak, khususnya bahan kebutuhan pokok, baru dilakukan inspeksi mendadak,” katanya. ● SYAMSULMARLIN
Harga Bahan Kebutuhan Pokok 1. Cabai merah besar keriting Rp 30 ribu per kilogram 2. Cabai merah biasa Rp 20 ribu per kilogram 3. Cabai rawit Rp 50 ribu per kilogram 4. Bawang merah Rp 30 ribu per kilogram 5. Bawang putih Rp 20 ribu per kilogram 6. Tomat Rp 3.000 per kilogram 7. Tepung terigu Rp 11.500 per kilogram 8. Minyak goreng bermerek Rp 12 ribu per liter 9. Minyak goreng tanpa merek Rp 10 ribu per liter 10. Gula pasir Rp 10.500 per kilogram 12. Beras mandi Rp 6.500 per kilogram 13. Beras kepala mawar Rp 7.600 ribu per kilogram 14. Beras ketan putih Rp 7.500 ribu per kilogram 15. Beras bogor Rp 7.200 ribu per kilogram 16. Beras ketan hitam Rp 10.500 ribu per kilogram SUMBER: PASAR TERONG, MAKASSAR
KOMUNITAS
B10
SELASA 21 DESEMBER 2010
Nilai Tradisi dalam Dunia Fotografi FAHMI ALI (TEMPO)
Mengapresiasi citra Kota Anging Mammiri menuju kota dunia.
ujud kapal pinisi itu bak siluet, yang dilatarbelakangi langit berwarna biru gelap. Di dekatnya, ada seorang pria mengendalikan layang-layang berbentuk burung berwarna kuning. Saat “diabadikan”, layang-layang itu seperti memotong tiang dan layar kapal. Komposisi yang indah. Suasana maritim terlihat kental di sana. Wujud pinisi tadi muncul dalam foto berjudul Expedisi Phinisi karya Yusran Uccang. Foto itu merupakan salah satu dari 51 foto yang dipamerkan di Mal Trans Studio Makassar selama empat hari, pekan lalu. Foto Expedisi Phinisi menjadi jawara dalam lomba foto bertajuk “Makassar Menuju Kota Dunia”, yang digelar oleh pemerintah Kota Makassar pada November 2010. Dengan teknik pencahayaan back lighting, Yusran berhasil menampilkan gambar kontras dengan siluet pinisi. Posisi kepala burung layang-layang, yang searah dengan pinisi, seolah menegaskan mereka bergerak ke arah yang sama. Ekspresi pengibar layang-layang dengan kain merah membalut kepala memberi “nyawa”pada foto itu. Sebuah komposisi yang secara teknis fotografi cukup sulit untuk didapat. Secara umum, foto-foto yang diikutkan dalam sayembara itu didominasi oleh tema kemajuan dan modernitas. Beberapa di antaranya merekam tentang gemerlap malam Kota Makassar. “Meski sebenarnya bukan esensi tema seperti itu yang diutamakan,” kata FAHMI ALI (TEMPO)
W
Syamsu Millah, ketua panitia pameran. Menurut Syamsu, lomba itu digelar untuk mengapresiasi citra Kota Anging Mammiri, yang tengah dikembangkan menuju kota dunia. Foto-foto yang terpilih nantinya akan dijadikan ikon Makassar di dunia internasional.“Ini sejalan dengan program Tahun Kunjungan Wisata 2011 yang baru diluncurkan pemerintah,”ujarnya. Dari sekian banyak foto yang dipamerkan, ada beberapa yang menampilkan keunikan dan kekhasan Makassar. Foto-foto itu berpeluang dijadikan ikon. Misalnya saja, foto berjudul Paccarita karya Muhammad Nur Abdurrahman, yang menampilkan lelaki paruh baya dengan busana tradisional Bugis. Lelaki itu tengah menjalankan “tugas”sebagai pencerita di hadapan kerumunan penonton. Foto ini dianggap mengandung unsur budaya yang kuat. Masih dengan pendekatan yang serupa, foto Pa’ Raga karya Taufik Alwi juga mampu memunculkan nilai-nilai tradi-
sional dalam kerangka modernitas. Dia menyajikan permainan sepak takraw dengan latar belakang Bandara Sultan Hasanuddin. Sepak takraw adalah permainan rakyat yang menggunakan bola anyaman dari rotan. Permainan ini berasal dari Makassar yang dianggap mewakili nilai tradisional. Sedangkan untuk modernitas diwakili dengan gambar bandara, sehingga tidak berlebihan bila foto ini dipromosikan sebagai ikon Kota Makassar. Begitupun dengan foto hasil jepretan Herdian, yang berjudul Kue Bugis. Di foto itu, seorang ibu tua menawarkan jajanan tradisional yang diletakkan di atas meja kayu.“Mungkin wisatawan tidak berani mencicipi penganan itu karena alasan kesterilan,”katanya. Namun jenis makanan itu saat ini sudah masuk ke meja restoran dan hotel berbintang. Dalam foto itu, seperti ingin menjelaskan bahwa kue-kue itu adalah salah satu kuliner tradisional. ● ARIFUDDIN KUNU
IKLAN
GAYAHIDUP
B11
SELASA 21 DESEMBER 2010
IKLAN FAHMI ALI (TEMPO)
KELUARGA
IMAJINASI SI KECIL DALAM KEPINGAN LEGO Sebaiknya orang tua mendampingi anak saat bermain. Tapi harus memberi kebebasan kepada si kecil untuk merangkai. erbagai cara dilakukan oleh orang tua untuk mengembangkan daya imajinasi buah hatinya. Salah satunya dengan menyajikan permainan yang menumbuhkan kreativitas dan menguji daya pikirnya. Seperti yang dilakukan pasangan Muhammad Taufiq dan Mariana. Mereka mengajak anaknya, Muhammad Fitrah, bermain lego millipede di atrium Trans Square Mal Trans Studio, Sabtu pekan lalu. Fitrah terlihat sibuk mengumpulkan kepingan-kepingan Lego. Ia dibantu oleh Muhammad Praditya, seorang pemandu atau biasa disebut builder. Anak berusia empat tahun itu terlihat asyik menyusun kepingan Lego, sedangkan kedua orang tuanya sibuk berbelanja. “Saya mau membuat bandara yang seperti di Singapura. Sampai tujuh puluh tingkat,” kata Fitrah
B
sambil menyusun kepingan Lego. Tangan mungilnya bergerak menyusun kepingan-kepingan Lego dengan tergesa-gesa, tanpa tahu pasti bagaimana bentuk bandara. Ia juga menyusun kepingan Lego itu dengan warna yang tak beraturan. Sesekali ia berlari melihat bangunan Lego pengunjung yang lain. Praditya mengatakan ini adalah yang kedua kalinya Fitrah bermain di sini. Ia membantu Fitrah menyusun kepingan Lego untuk membuat sebuah modul berbentuk bagian badan kaki seribu. Nantinya, susunan ini akan disatukan dengan buatan pengunjungpengunjung lainnya, sehingga akan menjadi kaki seribu terpanjang. Arena bermain Lego ini dibuka pada 3 Desember hingga 2 Januari nanti. Operation Excecutive Metro, Ahmad Fadliansyah, mengatakan hingga akhir pekan lalu, sudah ada 400 modul yang sudah jadi. Dan ditargetkan mencapai 500 modul untuk memecahkan rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia (Muri) pembuatan Lego bermodel kaki seribu terpanjang di Indonesia. Meski dengan bentuk modul, pengunjung yang bermain bisa
menentukan sendiri kreasinya, yakni lewat pengaturan warna dan bentuk. Ada yang berbentuk wajah, seperti tokoh kartun Spongebob. Ada juga yang membentuk kreasi kotak dan segitiga dengan warna merah dan biru. Bermain Lego tak sekadar meningkatkan kecerdasan dan kreativitas anak. Permainan ini juga dapat menambah keakraban orang tua dengan anak jika dilakukan bersama keluarga. Seperti Ahmad Gaffar, yang membawa istri dan putrinya, Sazkia, yang berusia lima tahun. Ahmad terlihat asyik membantu Sazkia membuat sebuah modul dengan Lego. Di salah satu sisinya, ia menyusun huruf untuk nama Sazkia.“Kebetulan ini hari libur. Jadi saya menyempatkan diri menemani anak bermain,” kata dia. Marzuki, yang datang membawa tiga orang putranya, juga asyik menyusun Lego bersama-sama. Putra pertamanya, Aditya Pradipta, 13 tahun, terlihat paling serius. Sedangkan putra keduanya, Adnan Wirawan, 7 tahun, mengikuti sang kakak. Dia menyambung kepingan yang terlebih dulu dipasang oleh kakaknya. Dan si bung-
su, Mario, 2 tahun, berlari-lari di sekitar arena permainan. Ahmad menjelaskan, permainan Lego ini untuk mendidik anakanak agar daya imajinasinya meningkat, karena dari sini ia berpikir untuk membuat atau membangun sesuatu serta mencari jalan keluar untuk terus belajar. Permainan Lego ini tak hanya diperuntukkan bagi si kecil, tapi juga oleh orang dewasa. Permainan ini sangat menarik untuk dimainkan bersama keluarga atau bagi pasangan remaja. Menurut Ahmad, anak-anak yang bermain millipede masih membutuhkan panduan dari orang tuanya. Sedangkan bagi orang dewasa, bermain millipede bisa diselesaikan hingga tuntas dan tersusun dengan rapi.“Di Makassar ini peminat permainan millipede masih dominan anak-anak,”ujar Ahmad. Psikolog anak dari Universitas Negeri Makassar, Widyastuti, mengatakan permainan Lego sangat baik untuk mengembangkan kreativitas anak. “Karena terserah anaknya mau membentuk apa saja dengan kepingan-kepingan Lego,” ujarnya. Widya menambahkan, sebaik-
nya orang tua mendampingi anaknya bermain Lego.Tapi dengan catatan, orang tua harus memberi sang anak kebebasan untuk merangkai. Dan apa pun rangkaiannya, orang tua harus memotivasi anaknya dengan memuji hasilnya, meskipun hasilnya kurang bagus atau kurang pas dengan model yang diinginkannya. “Motivasi ini akan membuatnya semakin kreatif,”kata Widya. Satu hal lagi yang harus diperhatikan oleh orang tua, yakni anak yang diperbolehkan bermain Lego adalah mereka yang sudah bisa membedakan sesuatu yang bisa dimakan dan tidak. Sang anak minimal harus berusia tiga atau empat tahun. Untuk menghindari anak memasukkan kepingan Lego ke dalam mulutnya. Bermain Lego di tempat ini sekaligus melakukan kegiatan amal, karena pembayarannya akan didonasikan ke Palang Merah Indonesia. Dengan membayar Rp 25 ribu, Anda bisa bermain selama 30 menit untuk satu orang. Ada juga Rp 80 ribu untuk empat orang. Dan akan dibuka hingga 9 Januari nanti, Dari pukul 10.00 hingga 22.00. ● SUKMAWATI
MAMMINASATA
B6
SELASA, 21 DESEMBER 2010
suara warga
DEWAN SOROTI ANGGARAN PERJALANAN DINAS SKPD Gubernur menilai terjadi pemborosan anggaran. MAKASSAR –– Komisi B Dewan Per-
wakilan Rakyat Daerah Sulawesi Selatan kemarin menyoroti anggaran perjalanan dinas 11 satuan kerja perangkat daerah (SKPD) mitra kerjanya. Mereka menilai anggaran itu kurang proporsional. Kesebelas mitra kerja yang mendapat sorotan itu adalah dinas koperasi dan usaha kecil-menengah; badan ketahanan pangan daerah; dinas pertanian, tanaman pangan, dan hortikultura; dinas perkebunan; dinas peternakan dan kesehatan hewan; sekretariat badan koordinator penyuluhan; dinas kehutanan; dinas
kelautan dan perikanan; dinas perindustrian dan perdagangan; biro perekonomian sekretaris daerah; serta biro kerja sama sekretaris daerah. “Penganggaran belanja perjalanan dinas oleh beberapa SKPD atau unit kerja dalam beberapa kegiatan kurang proporsional,” kata Ketua Komisi B DPRD Sulawesi Selatan Yusa Rasyid Ali saat penyampaian laporan hasil pembahasan terhadap nota keuangan dan Rancangan Peraturan Daerah tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tahun anggaran 2011. Menurut anggota Komisi B DPRD Sulawesi Selatan yang lain, Hoist Zulkarnaen Bachtiar, porsi anggaran perjalanan dinas mereka lebih
banyak ke Jakarta ketimbang ke daerah. “Kerjanya SKPD itu jalanjalan melakukan koordinasi. Tapi di sini kebanyakan jalan-jalan ke pusatnya, bukan ke tingkat daerahnya,”ujar Bachtiar. Namun ia menolak menjelaskan jumlah anggaran dari masing-masing dinas itu. Sekretaris Komisi E DPRD Sulawesi Selatan Jafar Sodding menyebutkan, salah satu kendala paling menghambat proses pembahasan Komisi E adalah SKPD terlambat menyetorkan rancangan kerja anggaran mereka sebelum pembahasan di rapat kerja komisi. “Entah disengaja atau tidak, tapi tampaknya Komisi E melihat gejala disengaja,” kata politikus dari Partai Keadilan Sejahtera ini.
Sesepuh PSM: Akhiri Perpecahan
Sodding menyebutkan, hampir semua SKPD dalam menyusun rancangan anggaran ditemukan ketidakseragaman pada alokasi anggaran honor dan kegiatan belanja modal yang tidak mengacu pada Peraturan Gubernur Nomor 64 Tahun 2010. Ia menilai penyusunan program 31 SKPD yang menjadi mitra Komisi E juga tidak kreatif. Komisi ini membidangi pendidikan, kesehatan, keluarga berencana, ketenagakerjaan, kebudayaan, dan kepemudaan. Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo berharap tahun depan jangan ada lagi pemborosan. “Kami harap jangan lagi melampaui target penganggaran dan harus ada langkah perbaikan ke depan,” katanya. ● IRFAN ABDUL GANI | ABDUL AZIS
FAHMI ALI (TEMPO)
Kekisruhan yang terjadi dalam manajemen PSM Makassar sangat disayangkan. Sesepuh PSM menilai kian tampak nyata intrikintriknya setelah semua pengurus mundur pada 13 Desember lalu. Mereka berharap kemelut ini cepat diakhiri dan PSM harus bebas dari politisasi. Bagaimana menurut Anda?
Tanggapan dari Facebook “Ya, semua demi kejayaan PSM. Tolong jangan mengedepankan ego dan mengorbankan PSM.” –– Fatmawati Al Usmany “PSM itu simbol Kota Makassar, bukan milik pribadi atau golongan.” –– Naimmovic Gombara Stemdha Dua Tiga “Politik ternyata tidak mengenal tempat, ruang, dan waktu. Olahraga pun diobok-obok demi rencana pendulangan suara pada pemilihan gubernur nanti. Padahal pemilihan masih lama akan dilaksanakan. Dua kubu sudah saling menyerang, menghancurkan apa yang bisa dihancurkan. Inilah contoh politik kotor yang sedang berlangsung di Sulawesi Selatan. Sudah tampak jelas permainan politik yang dimainkan. Maling teriak maling wkwkwkw. Halid bersaudara + PSSI + penguasa= serakah wkwkwkw –– Kompleks Lsm
Tinggal Melibas Malaysia
Mantan Bupati Tana Toraja Johanis Amping Situru memberikan surat eksepsi di Pengadilan Negeri Makassar kemarin.
Jaksa Kasus Amping Dituding Abaikan Keterangan Ahli MAKASSAR –– Tim kuasa hukum Jo-
hanis Amping Situru, bekas Bupati Tana Toraja, menuding jaksa mengabaikan keterangan saksi ahli dalam persidangan. Mereka mendesak terdakwa kasus dana APBD Tana Toraja senilai Rp 1,6 miliar itu dibebaskan dari segala tuntutan. “Tuntutan jaksa tidak berdasarkan fakta persidangan,”kata Jamaluddin Rustam, anggota tim kuasa hukum Amping, saat membacakan pleidoi atau pembelaan di Pengadilan Negeri Makassar kemarin. Amping dijerat kasus korupsi
anggaran Tana Toraja pada 20032004. Ia diduga menyelewengkan dana tak tersangka, kemasyarakatan, serta bantuan penghubung pemerintah pusat dan daerah. Dana itu mengalir ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Tana Toraja. Akibatnya, negara diduga rugi Rp 1,6 miliar. Pada persidangan pekan lalu, jaksa menuntut Amping dengan pidana 4 tahun penjara. Ia juga dikenai denda Rp 100 juta serta diminta mengganti kerugian negara sebesar Rp 895 juta. Namun Jamaluddin menganggap tuntutan jaksa mengada-ada.
Sebab, keterangan ahli dalam persidangan tidak mempersoalkan kebijakan Amping. Ahli tersebut adalah Bastian Lubis, ahli keuangan independen, serta Muhammad Subuh, ahli dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Sulawesi Selatan. Keduanya telah bersaksi dalam persidangan sebelumnya. “Dana ke Dewan sah-sah saja,” kata Jamaluddin. Apalagi, Jamaluddin melanjutkan, dana itu dipergunakan untuk kebutuhan mendesak masyarakat, yakni sosialisasi pemilihan umum
kepala daerah serta ketertiban menjelang pemilihan umum. Ia juga menilai desakan jaksa agar Amping mengganti kerugian negara tidak etis. Sebab, dana itu dianggap tidak dinikmati oleh kliennya, melainkan oleh anggota DPRD Tana Toraja. Ketua majelis hakim Tardi memberi kesempatan sepekan kepada jaksa Mansyur untuk menanggapi pembelaan tim kuasa hukum Amping. “Kami beri waktu sepekan,” katanya. Alhasil, jaksa Mansyur sepakat. Sidang pun ditutup. ● TRI SUHARMAN
Tim Merah Putih melaju ke final dengan keunggulan total 2-0 dan menantang Malaysia. Partai final akan kembali digelar dua kali, kandang dan tandang. Laga pertama akan digelar di Stadion Bukit Jalil pada 26 Desember. Setelah itu barulah Indonesia akan menjadi tuan rumah pada 29 Desember. Apa yang harus dibenahi Indonesia untuk maju ke final?
Tanggapan dari Facebook “Banyak yang perlu dibenahi, utamanya PSSI. Kurangi korupsi dengan melakukan transparansi keuangan di tubuh PSSI. Untuk tim Indonesia, utamakan kerja tim. Para pemain jangan mau mencari popularitas sendiri. Kerja tim terutama, apabila sudah di kotak penalti.” –– Kompleks Lsm “Untuk memajukan persepakbolaan Indonesia, PSSI yang perlu dibenahi. Hidup Garuda!” –– Ilham Husen Kunjungi laman Facebook:
[email protected]. Diskusi dan komentar terpilih akan dimuat di Koran Tempo Makassar. Sampaikan juga komentar Anda melalui SMS ke 0811936687 atau e-mail:
[email protected].
B12 SELASA 21 DESEMBER 2010
HARIANDI HAFID (TEMPO)
JK Persilakan Djaropi Masuk PSM — Pemilik Kalla Group, Jusuf Kalla, mempersilakan salah seorang petinggi di perusahaannya, Abu Djaropi, mencalonkan diri menjadi Manajer PSM Makassar, setelah Hendra Sirajuddin meletakkan jabatannya. “Silakan saja kalau ingin maju,” kata Kalla ketika dihubungi Tempo kemarin. Tapi mantan wakil presiden ini mengaku tidak tahu perkembangan Pasukan Ramang belakangan ini, termasuk polemik yang terjadi. “Maaf, Dik. Saya tidak baca perkembangan PSM di koran-koran. Silakan saja kalau dia mau maju,” kata JK, demikian panggilan tokoh Sulawesi Selatan ini. Namun Direktur Utama Kalla Group Fatimah Kalla mengungkapkan, kalau Abu, yang kini menjabat Komisaris PT Bumi Jasa Utama, mencalonkan diri, sebaiknya dibicarakan dulu. Karena perusahaan harus tahu program dia ke depan dan apa keun-
MAKASSAR
Marwan Sayedeh PSM MAKASSAR
Kadir Akan Bentuk PSM Tandingan Sudah mendapat dukungan Ketua Umum PSSI. MAKASSAR — Niat Persatuan Sepak
Bola Makassar (PSM) mundur dari Liga Super Indonesia membuat Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Sulawesi Selatan Kadir Halid berpikir untuk membentuk PSM tandingan. Menurut dia, wacana ini tidak terlepas dari keinginannya maju menjadi Ketua Umum PSM. Sebab, ia tidak menginginkan kesebelasan ini hancur karena kepentingan pengurus sesaat yang ngotot membawa PSM ke Liga Primer Indonesia (LPI), yang dinilainya ilegal. “Saya maju bukan mau jadi manajer, tapi ambil alih PSM. Saya tentukan siapa yang jadi manajer,” kata Kadir di Makassar kemarin. Ia mengaku sudah mendapat dukungan dari Ketua Umum PSSI Nurdin Halid, yang juga kakaknya. “Saya tetap akan koordinasi dengan Pak Nurdin,”katanya. Ia mengaku belum mengantongi nama untuk ditunjuk sebagai pengurus PSM.“Belum ada, kan ini dibahas terlebih dulu, baru mengambil langkah berikutnya,”katanya. PSM bersiap pindah ke Liga Primer Indonesia karena merasa terus dirugikan oleh PSSI. Kekesalan itu memuncak ketika Komisi Disiplin menjatuhkan sanksi berupa partai usiran, karena kerusuhan penonton ketika menjamu Semen Padang bulan lalu. Para pengurus teras lalu mengundurkan diri dan Ketua Umum PSM Ilham Arief Sirajudin
membuka kesempatan kepada pihak yang mau menjadi pengurus. Menanggapi niat Pasukan Ramang PSM hengkang ke Liga Primer, Sekretaris Umum PSSI Nugraha Basoes enggan memberi tanggapan. “Saya tidak ingin komentar. Surat pengunduran diri PSM belum ada. Jika semuanya sudah jelas, baru akan mengambil langkah,”katanya. Ketua PT Liga Indonesia Joko Driyono mengatakan, jika PSM mundur, klub ini bisa terkena sanksi. Sesuai dengan aturan PSSI, klub yang mundur dari Liga Super Indonesia akan turun ke divisi utama. Para pemainnya terancam tidak bisa bermain di Liga Super. Juru bicara PSM, Nurmal Idrus, mengungkapkan, PSM belum tentu mundur.“PSM kan belum pasti mundur. Masih banyak pertimbangan. Terlebih beberapa nama sudah ada yang mencalonkan diri
untuk mengelolanya, termasuk Pak Kadir dan Abu Djaropi. Saat ini kami masih bahas. Tapi, kalau memang mundur, kami akan lakukan pertemuan dengan 26 klub dalam naungan PSM,”katanya. Pelatih kepala PSM usia-21,Yusrifar Jafar, berharap kesebelasan ini tidak jadi mundur.“Saya sih tidak sepakat kalau PSM mundur. Liga Super kan merupakan kompetisi legal, sedangkan Liga Primer tidak jelas. Dikhawatirkan kompetisi ini hanya berjalan setahun,” kata pemain PSM era 1990an ini. Pelatih klub Hasanuddin FC, Bahar Muharram, juga tidak setuju jika PSM mundur. Ia menyatakan akan menyampaikan sikapnya itu jika diundang ke dalam rapat anggota klub.“Bukan kali ini saja PSM dicurangi. Kasihan PSM kalau mundur. Nama besarnya dipertaruhkan,”katanya. ● ARDIANSYAH RAZAK BAKRI
PSM KALAHKAN BALI DEWATA UNITED SM Makassar mengalahkan Bali Dewata United di Stadion Samudra, Kuta, Bali, dalam pertandingan persahabatan kemarin. Gol dicetak oleh Marwan Mustafa Sayedeh pada menit ke-38 dan Korinus Finkraw pada menit ke-89. Ini merupakan pertandingan kedua dalam seri lawatan PSM di masa liburan menjelang putaran kedua Liga Super Indonesia. Pada pertandingan sebelumnya, PSM dikalahkan oleh tuan rumah Persipal palu 1-2, Rabu lalu. Di babak kedua, pelatih PSM, Robert Alberts, menambah daya dobrak tim dengan memasukkan Korinus
P
dan Satrio Syam untuk menggantikan Andi Oddang dan Jecky. Hasilnya, sungguh luar biasa. Gelombang serangan PSM mengurung pertahanan Bali Dewata. “Ini kemenangan perdana kami. Sebelumnya, kami kalah dari Persipal Palu. Semoga skuad besutan Robert Alberts tetap konsisten, sehingga bisa memenangi seluruh partai uji coba ini,” kata juru bicara PSM, Nurmal Idrus. Besok PSM akan melakoni laga uji coba melawan Padang Sumbu FC. Tim ini terdiri atas gabungan pemain sepak bola asing yang tengah berlibur di Bali. ● ARDIANSYAH RAZAK BAKRI
tungan yang bisa diperoleh oleh perusahaan ini ke depan. Karena itu, ia belum bisa berkomentar, apakah setuju atau tidak. “Saya baru pulang dari luar kota. Saya belum tahu kalau dia ingin maju, karena dia belum menyampaikan niatnya.Saya baru tahu setelah baca di koran,”katanya. Abu mengaku mencalonkan diri semata-mata untuk menyelamatkan PSM. Mantan Ketua Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia Sulawesi Selatan itu berencana menggelar rapat untuk mendapat restu dari direksi Kalla. Selain dia, eksekutif Grup Kalla lain yang akan masuk ke PSM adalah Direktur PT Amanah Finance, Adnan Bintang. Menurut dia, dalam rapat itu akan dibahas masalah dana. Sebab, dari pengakuan Ketua PSM, Ilham Sirajuddin, dalam sebulan, manajemen PSM harus mengeluarkan dana sekitar Rp 800 juta untuk menggaji pemain dan operasionalisasi kantor. ● ARDIANSYAH RAZAK BAKRI
AFGAN
Mencintai Makassar KINK KUSUMA REIN (TEMPO)
elalu ada alasan bagi Afgan untuk kembali ke Makassar. Penyanyi papan atas Indonesia ini jarang tampil di satu kota sampai lebih dari dua kali dalam satu tahun. Tapi Makassar adalah pengecualian. Apakah ada yang dikejar oleh lajang berumur 21 tahun ini? Ternyata karena Makassar merupakan salah satu dari dua kota di Indonesia yang penduduknya sangat menggemari lagu-lagu Afgan. “Saya kagum dan berterima kasih. Penggemar saya di sini sangat banyak. Hanya ada dua kota di Indonesia yang sangat banyak menggemari lagu saya, Makassar dan Medan,” kata dia ketika tampil di Hotel Clarion Makassar, Minggu lalu. Tampil mengenakan jas merah
S
dipadu rompi dan jins berwarna hitam, Afgan tampil memukau pengunjung dan penggemarnya di pengujung tahun ini. “Setiap kali ke Makassar, saya selalu senang, karena di sini banyak yang cinta dengan Afgan,” kata dia. Sejumlah penggemar juga mempunyai cara lain memberi penghargaan kepada Afgan, yakni dengan memberikan boneka beruang yang dibungkus plastik. “Terima kasih. Terima kasih bonekanya. Boneka ini akan saya simpan baik-baik di rumah,” katanya. Sekitar satu jam sejak pukul satu dinihari, penampilan Afgan seakan larut bersama pengunjung dan penggemarnya. Seluruh penonton pun larut dibuai lagulagu cintanya. ● ICHSAN AMIN