I.Identitas Buku a) b) c) d) e) f) g) h) i)
Judul Buku Judul Resensi Penulis Tahun Terbit Penerbit Cetakan Halaman Tebal Warna Buku
: Mukjizat Enzim:Cara Hidup Agar Tidak Jatuh Sakit : Tetap Sehat dan Awet Muda : Hiromi Shinya : 2014 : PT Gramedia Pustaka Utama : I(Pertama) : 152 : 1.5 cm : Abu Tua
II. Kepengarangan Hiromi Shinya adalah seorang dokter bedah di Jepang. Ia lulus dari Universitas Juntendo,lalu ia bertolak ke Amerika Serikat dan berprestasi sebagai pionir ilmu endoskopi gastrointestinal. Ia mengembangkan cara memasukkan endoskop usus besar pertama kali di dunia yang disebut metode Shinya,dan berhasil mengangkat polip dengan endoskop usus besar tanpa operasi laparotomi, yang merupakan sumbangsi berharga bagi dunia kedokteran. Ia telah melakukan pemeriksan endoskopi lambung dan usus pada sekitar 300.000 lebih kasus dan 90.000 lebih operasi penyingkiran polip di Jepang dan Amerika Serikat. Saat ini ia adalah profesor di Albert Einstein College of Medicine di Amerika Serikat.
Ia telah menulis banyak buku tentang bidang kedokteran dan kesehatan, diantaranya yang cukup terkenal adalah, Mukjizat Enzim: Cara Hidup Agar Tidak Jatuh Sakit, The Miracle of Enzyme: Self Healing Program,Keajaiban Enzim Awet Muda, Revolusi Awet Muda: Rahasia Anti-Aging, Mukjizat Mikroba, Terapi Enzim, Icho Wa Kataru(Kisah Lambung dan Usus) dan Revolusi Makan.
III. Isi
Buku ini secara garis besar menjelaskan tentang bagaimana agar seseorang bisa tetap awet muda, mempunyai tubuh yang sehat tanpa perlu melakukan operasi lastik, obat-obatan, maupun alat alat kecantikan. Cara yang dianjurkan oleh buku ini hrus diterapkan pada tubuh dan jiwa(hati) secara bersamaan. Buku ini juga membahas tentang enzim dan peryataan bahwa penuaan adalah melemahnya kekuatan enzim. Untuk mencegah penuaan kita harus menjaga pola akan agar tubuh tidak mengalami proses oksidasi, dan menjalani hidup yang tidak menguras kekuatan enzim, baik dari segi kualitas maupun kuantitasnya. Juga, menerapkan gaya hidup yang dapat meningkatkan kekuatan enzim tersebut. Dalam buku ini juga dibahas tentang perbedaan “Orang yang Tampak Muda” dan “Orang yang Tampak Tua”, Cara Mengembalikan Kondisi Tubuh Menjadi Muda dan Segar,Cara Hidup yang Meningkatkan Kekuatan Enzim, dan “Jika Hati Kembali Muda,Tubuh Ikut Kembali Muda”.
IV. Kelebihan dan Kelemahan Buku Kelebihan Banyak kelebihan kelebihan yang dimiliki oleh buku ini seperti bahasa yang mudah dimengerti oleh pembaca, Topik bahasa yang jelas dan gaya bahasa yang komunikatif. Materi yang dibahas juga sangat bermanfaat dalam kehidupan agar bisa tetap sehat,bugar dan tampak lebih muda,karena dijelaskan apa saja penyebab penuaan dan penurunan kesehatan dalam pandangan buku ini(Hiromi Shinya) dan dijelaskan juga solusinya. Kelemahan Pada dasarnya isi buku ini tidak memiliki kelemahan yang berarti karena dibuat berdasarkan penelitian dan pengamatan,hanya saja sayangnya cover buku hanya terlihat menarik oleh pembaca yang telah remaja atau dewasa, kertas yang digunakan juga adalah sejenis kertas buram yang mudah berdebu sehingga orang yang mempunyai alergi dengan debu atau tungau akan merasa tidak nyaman membacanya. Juga, Materi yang dibahas dalam buku ini terdengar kurang menarik bagi orang awam.
V.Kesimpulan Buku ini sebaiknya dibaca oleh orang yang telah berumur 16 tahun ke atas, buku ini layak dibaca dan dapat memberi informasi tentang sistem kerja tubuh kita dan dampaknya jika terjadi sesuatu dengan tubuh kita. Buku ini harus menjadi koleksi para pecinta buku berkualitas dan pecinta buku kesehatan.
Biodata Siswa Nama Lengkap
: Leonardo Suryanto Wicaksono
Tempat/Tanggal Lahir
: Mataram,30 september 2000
Hobi
: Berenang
Agama
: Kristen Protestan
Sekolah
: SMAN 5 MATARAM
Kelas
: XI MIPA 4
No.Absen
: 19