BackBeat GO 3 Panduan Pengguna
Isi
Ikhtisar headset 3 Berhati-hatilah 3 Pasang dan paskan 4 Memasangkan 4 Dapatkan suara terbaik
4
Menginstal aplikasi 6 Menggunakan aplikasi BackBeat GO 3 Companion Mengisi daya 7 Mengisi daya 7 Memeriksa status baterai Mode DeepSleep 7
6
7
Dasar-dasar 8 Menghidupkan atau mematikan 8 Putar atau jeda audio 8 Lompat ke track berikutnya 8 Putar track sebelumnya 8 Mengatur volume 8 Menerima atau mengakhiri panggilan 8 Menyetel ke senyap 8 Menggunakan panggilan tunggu 8 Memasangkan beberapa perangkat 8 Memulihkan pengaturan pabrik 8 Dukungan
10
2
Ikhtisar headset
Port pengisian daya Lampu indikator headset (LED) Tombol volume naik: Lewatkan ke trek berikutnya Tombol tengah: Putar/jeda musik Tombol volume bawah: Putar trek sebelumnya Tombol volume atas: Menaikkan volume Tombol tengah: Menjawab/mengakhiri/menolak panggilan Tombol tengah: Menghidupkan/mematikan Tombol volume bawah: Menurunkan volume Volume naik dan turun: Menyetel suara ke senyap/mengaktifkan suara
Berhati-hatilah
Baca panduan keselamatan untuk keselamatan penting, pengisian daya, baterai dan informasi peraturan sebelum menggunakan headset.
3
Pasang dan paskan
Memasangkan
Pertama kali Anda menghidupkan earbud, proses pemasangan akan dimulai. 1
2
Hidupkan earbud dengan menekan tombol tengah sampai terdengar perintah suara memasangkan dan LED di earbud kanan berkedip merah dan biru.
Aktifkan Bluetooth® di telepon Anda dan atur untuk mencari perangkat baru. • iPhoneSettings > Bluetooth > On* • AndroidSettings > Bluetooth > On > Pindai perangkat*
CATATAN *Menu mungkin berbeda-beda sesuai perangkat. 3
Pilih “PLT BB GO 3 (BackBeat).” Bila perlu, masukkan empat angka nol (0000) untuk kode masuk atau menerima koneksi. Setelah berhasil dipasangkan, Anda akan mendengar “pemasangan berhasil” dan LED berhenti berkedip. CATATAN Untuk masuk ke mode berpasangan setelah proses pemasangan pertama kali, mulai dengan mematikan earbud, lalu tekan dan tahan tombol tengah hingga Anda mendengar "mode berpasangan".
Dapatkan suara terbaik
Untuk suara terbaik, jalur ke telinga yang baik sangat penting. Cobalah bantalan earbud dengan tiga ukuran berbeda untuk menemukan yang paling pas bagi Anda. Anda mungkin akan menggunakan ukuran bantalan earbud yang berbeda agar pas untuk masing-masing telinga.
1
Melepas bantalan earbud Untuk melepas bantalan earbud, tarik dengan sedikit tenaga.
2
Mengganti bantalan earbud Tekan bantalan ke ujung earbud sampai terpasang pas di posisinya.
3
Mencoba Pasang earbud di telinga Anda dan pastikan lingkaran penstabil terpasang dengan tepat di telinga Anda.
4
Dengarkan lagu favorit Anda sambil mencoba setiap bantalan earbud dan pilih yang paling pas dan dengan suara terbaik.
5
Menginstal aplikasi
Dapatkan hasil maksimal dari earbud Anda dengan menginstal aplikasi gratis dari kami, BackBeat GO 3 Companion untuk iOS/Android. Unduh aplikasi tersebut di plantronics.com/us/product/ backbeat-go-3-companion, iTunes Store, atau Google Play. Dengan aplikasi ini, Anda dapat: • Mengelola koneksi earbud ke perangkat lain • Mengubah bahasa earbud • Menjelajahi fitur • Melihat panduan pengguna Aplikasi ini juga akan memandu Anda dalam proses pemasangan yang pertama bila earbud Anda belum dipasangkan ke perangkat. Untuk manfaat maksimal, instal aplikasi BackBeat GO 3 Companion di setiap perangkat yang telah dipasangkan dengan earbud.
Menggunakan aplikasi BackBeat GO 3 Companion
Pengalih koneksi Layar pengalih koneksi memberikan tampilkan instan dari perangkat yang dipasangkan ke earbud Anda. Gunakan pengalih koneksi untuk beralih dengan mudah antar-perangkat yang dipasangkan dengan satu ketukan. Pengaturan earbud Masuk ke pengaturan untuk memperbarui firmware earbud, pilih bahasa earbud yang lain, mengaktifkan/menonaktifkan Suara HD, dan mengelola daftar perangkat yang dipasangkan.
6
Mengisi daya
Mengisi daya
Earbud baru Anda memiliki cukup daya untuk dipasangkan dan mendengarkan audio untuk beberapa lama. Untuk mengakses port pengisian daya, masukkan kuku Anda ke celah yang ada di atas kanan earbud dan tarik ke bawah.
Pengisian daya earbud hingga penuh memerlukan waktu hingga 2,5 jam. Selama pengisian daya, LED berkedip merah dan berubah biru setelah pengisian daya selesai.
Memeriksa status baterai
Mode DeepSleep
Periksa status baterai dengan mengetuk tombol Volume ketika earbud tidak memutar musik atau sedang melakukan panggilan. Earbud akan memberitahukan status baterai setiap jam dan LED akan berkedip biru. Bila waktu baterai tersisa kurang dari 1 jam, earbud Anda akan memberitahukan status "baterai lemah" dan LED akan berkedip merah. Jika Anda meninggalkan earbud dalam keadaan hidup, tapi berada di luar jangkauan ponsel yang dipasangkan selama lebih dari 10 menit, earbud akan menghemat daya baterai dengan beralih ke mode DeepSleep. Saat kembali berada dalam jangkauan ponsel, tekan tombol tengah untuk keluar dari mode DeepSleep. Jika ponsel Anda berdering, ketuk kembali tombol tengah kembali untuk menerima panggilan.
7
Dasar-dasar
Menghidupkan atau mematikan
Tekan tombol tengah sampai Anda mendengar "daya hidup." Untuk mematikan, tekan tombol tengah selama 4 detik sampai Anda mendengar "daya mati."
Putar atau jeda audio
Ketuk tombol tengah.
Lompat ke track berikutnya
Tekan tombol Volume naik (+) selama lebih dari 1 detik.
Putar track sebelumnya
Tekan tombol Volume turun (–) selama lebih dari 1 detik untuk memulai ulang track saat ini. Tekan tombol dua kali (tekan masing-masing selama lebih dari 1 detik) untuk kembali ke track sebelumnya.
Mengatur volume
Ketuk tombol Volume naik (+) atau Volume turun (–).
Menerima atau mengakhiri panggilan
Ketuk tombol tengah. Selama percakapan, ketuk bersamaan tombol Volume naik (+) dan turun (–). Anda akan mendengar “senyap hidup" atau “senyap mati”. Pemberitahuan akan diulang setiap 5 menit saat senyap hidup.
Menyetel ke senyap
Menggunakan panggilan tunggu
Pertama, ketuk tombol tengah untuk menahan panggilan pertama dan menjawab panggilan kedua. Untuk beralih antar-panggilan, tekan tombol tengah selama 2 detik. Untuk mengakhiri panggilan kedua dan menerima panggilan pertama, ketuk tombol tengah.
Memasangkan beberapa perangkat
Earbud Anda dapat dipasangkan hingga ke delapan buah perangkat tetapi hanya satu yang terkoneksi. 1
Untuk masuk ke mode berpasangan setelah proses pemasangan pertama, mulailah dengan mematikan earbud. Tekan dan tahan tombol tengah sampai Anda mendengar "mode berpasangan" dan LED di earbud kanan berkedip merah dan biru.
2
Unduh dan gunakan aplikasi BackBeat GO 3 Companion untuk mengelola koneksi Anda dan berganti perangkat.
Memulihkan pengaturan pabrik
Saat Anda memulihkan earbud ke pengaturan pabriknya, daftar perangkat yang dipasangkan dihapus. 1
Pertama, masukkan earbud ke mode berpasangan. Pilih dari hal berikut: • Saat earbud di posisi mati, tekan dan tahan tombol Audio/panggil sampai Anda mendengar "mode berpasangan" atau 8
• Dengan earbud menyala dan tidak sedang melakukan panggilan, tekan dan tahan tombol Volume naik (+) dan Volume turun (–) hingga Anda mendengar "mode berpasangan" Lampu indikator yang berada di earbud kanan akan berkedip merah dan biru untuk menunjukkan mode berpasangan. 2
Kedua, saat earbud dalam mode berpasangan, tekan dan tahan tombol Volume naik (+) dan Volume turun (–) hingga LED berkedip ungu. Setelah reset, earbud akan dimatikan.
9
Dukungan
EN 0800 410014
FI 0800 117095
NO 80011336
AR +44 (0)1793 842443*
FR 0800 945770
PL +44 (0)1793 842443*
CS +44 (0)1793 842443*
GA 1800 551 896
PT 800 84 45 17
DA 80 88 46 10
HE +44 (0)1793 842443*
RO +44 (0)1793 842443*
DE Jerman 0800 9323 400 Austria 0800 242 500 Swiss 0800 932 340
HU +44 (0)1793 842443*
RU 8-800-100-64-14 +44 (0)1793 842443*
EL +44 (0)1793 842443*
IT 800 950934
SV 0200 21 46 81
ES 900 803 666
NL Belanda 0800 7526876 Belgia 0800 39202 Luxemburg 800 24870
TR +44 (0)1793 842443*
*Dukungan dalam Bahasa Inggris Untuk detail garansi, buka plantronics.com/warranty.
PERLU BANTUAN LEBIH LANJUT? plantronics.com/support
Plantronics, Inc.
Plantronics BV
345 Encinal Street
South Point Building C
Santa Cruz, CA 95060
Scorpius 140
Amerika Serikat
2132 LR Hoofddorp, Belanda
© 2016Plantronics, Inc. BackBeat, DeepSleep, Plantronics, dan Simply Smarter Communications adalah merek dagang dari Plantronics, Inc. yang terdaftar
di AS dan di negara lainnya, dan PLT adalah merek dagang dari Plantronics, Inc., iPhone dan iTunes adalah merek dagang dari Apple Inc., terdaftar di AS. dan negara lainnya. Bluetooth adalah merek dagang terdaftar dari Bluetooth SIG, Inc. dan penggunaannya oleh Plantronics, Inc.di bawah lisensi. Semua merek dagang lain adalah milik dari masing-masing pemiliknya. Paten: AS 8,504,115; D691,113; CN ZL201330012481.4; EM 002166199; IN 251007; 251008; TW D159649; D161452; Paten menunggu persetujuan. 207234-15 (07.16)