Meraih masa depan berkualitas bersama Sekolah Pascasarjana IPB
AGRIBISNIS Ketua Program Studi/Koordinator Mayor: Dr.Ir. Rita Nurmalina,MS Staf Pengajar: Prof. Dr. Ir. Achmad Suryana, MS* Prof. Dr. Andrianto Widjaja* Prof. Dr. Ir. Bungaran Saragih, M.Ec Prof. Dr. Ir. Bonar Marulitua Sinaga, MA Prof. Dr. Ir. Endang Gumbira Said, M.ADev Prof. Dr. Ir. Mangara Tambunan* Prof. Dr. Ir. Marimin, M.Sc Prof. Ir. Hermanto Siregar, M.Ec, Ph.D Prof. Dr. Ir. Rina Oktaviani, MS Prof. Dr. Ir. Rita Nurmalina, MS Dr. Amzul Rifin, SP, MA Dr. Ir. Andriyono Kilat Adhi Dr. Ir. Anna Fariyanti, M.Si Dr. Ir. Arief Daryanto, M.Ec Dr. Ir. Bayu Krisnamurthi, MS Dr. Ir. Dedi Budiman Hakim, M.Ec * Staf Pengajar Tidak Tetap
Dr. Ir. Dominicus S. Priyarsono, MS Dr. Ir. Harianto, MS Dr. Ir. Heny Kuswanti Suwarsinah, M.Ec Dr. Drs. Iwan Riswandi, SE, M.Si* Dr. Ir. Lilik Noor Yulianti, MFSA Dr. Ir. Lukytawati Anggraeni, M.Si Muhammad Firdaus, SP, M.Si, Ph.D Dr. Ir. Nunung Kusnadi, MS Dr. Ir. Rachmat Pambudy, MS Dr. Ir. Ratna Winandi, MS Siti Jahroh, Ph.D Dr. Ir. Sri Hartoyo, MS Dr. Ir. Suharno, M.ADev Dr. Ir. Toni Bakhtiar, M.Sc Tubagus NA. Maulana, Ph.D* Dr. Ir. Wahyu Budi Priatna, M.Si
Tujuan Pendidikan: 1.
2.
3.
Menghasilkan sumberdaya manusia berkualifikasi magister agribisnis yang mempunyai kemampuan mengembangkan dan memutakhirkan IPTEKS bidang ekonomi-manajerial bisnis, kewirausahaan, yang berwawasan kesisteman untuk pengembangan sektor usaha dan sistem agribisnis yang berdayasaing dan berkelanjutan. Membentuk kemampuan analisis sintesis lulusan dalam IPTEKS agribisnis bagi pemecahan permasalahan dan merumuskan kebijakan pengembangan agribisnis yang berdayasaing dan berkelanjutan berdasarkan kaidah ilmiah. Memprakarsai pengembangan jaringan kerjasama pendidikan, riset dan pemanfaatan IPTEKS agribisnis untuk pengembangan profesional agribisnis yang ditunjukkan dengan ketajaman analisis permasalahan, keserbacakupan tinjauan, dan kepaduan pemecahan masalah.
Kompetensi Lulusan: Memiliki kemampuan analisis, sintesis ilmu dan keterampilan pengambilan keputusan agribisnis berdasarkan kaidah ilmiah (scientific based decision) bagi entitas bisnis berbasis komoditas hayati.
Katalog 2012 - 643
Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor
KURIKULUM Program Magister Sains Kode
Mata Kuliah
SKS
Semester
Matrikulasi* Prinsip-prinsip Ilmu Ekonomi 3(3-0) Ganjil Pengantar Agribisnis 3(3-0) Ganjil Mata Kuliah SPs (15% = 6 sks) PPS 500 Bahasa Inggris** 3(3-0) Ganjil Mata Kuliah Wajib Mayor (60-70% = 26 sks) EKO 500 Matematika-Statistika Ekonomi 3(3-0) Ganjil AGB 501 Sistem dan Usaha Agribisnis 3(3-0) Ganjil AGB 502 Metode Kuantitatif untuk Agribisnis 3(3-0) Genap AGB 511 Kewirausahaan dan Inovasi 3(3-0) Genap AGB 512 Ekonomi Manajerial 3(3-0) Ganjil AGB 515 Makroekonomi untuk Bisnis 3(3-0) Genap AGB 601 Metodologi Riset Bisnis 3(3-0) Genap PPS 601 Kolokium 1(1-0) Ganjil/Genap PPS 690 Seminar 1(1-0) Ganjil/Genap PPS 699 Penelitian dan Tesis 6(6-0) Ganjil/Genap Mata Kuliah Pilihan Mayor/Penunjang*** (20-25% = min 9 sks) AGB 513 Struktur Industri Agribisnis 3(3-0) Genap AGB 514 Negosiasi dan Advokasi Bisnis 3(3-0) Ganjil AGB 521 Pemasaran dan Rantai Pasok Agribisnis 3(3-0) Ganjil AGB 522 Pembiayaan Agribisnis 3(3-0) Genap AGB 611 Strategi Korporat Agribisnis 3(3-0) Ganjil AGB 612 Risiko Agribisnis 3(3-0) Ganjil AGB 621 Kebijakan Agribisnis 3(3-0) Ganjil AGB 622 Agribisnis Global 3(3-0) Genap AGB 623 Kelembagaan, Hukum dan Etika Bisnis 3(3-0) Genap Total SKS 41 Mata Kuliah wajib khusus bagi mahasiswa peserta Program International Agribusiness and Rural Development (Joint Degree IPB - University of Goettingen)**** EKO SGB
409 500
E
01
E
11
E
12M
E
05M
Marketing Research
E
08M
Econometrics
I
12
644 - Katalog 2012
World Agricultural Markets and Trade Socio-Economics of Rural Development and Food Security Quantitative Research Methods in Rural Development Economics
Sustainable International Agriculture: basic principles and approaches
6 Credits, 6SWS 6 Credits, 6SWS 6 Credits, 4SWS 6 Credits, 4SWS 6 Credits, 6SWS 6 Credits, 6SWS
Ganjil Ganjil Ganjil Genap Genap genap
Meraih masa depan berkualitas bersama Sekolah Pascasarjana IPB Keterangan
*
:
**
:
***
:
****
:
Diperuntukkan bagi mahasiswa yang belum menguasai atau tidak mempunyai background mata kuliah Ilmu Ekonomi (Teori Miroekonomi & Teori Makroekonomi) dan Agribisnis. Mahasiswa yang mengikuti dan lulus, mendapat sertifikat bilingual. Tidak diwajibkan bagi mahasiswa yang dapat menunjukkan bukti lulus TOEFL internasional atau institusional dengan nilai minimal 500. Mata kuliah yang berkode AGB dapat diambil sebagai mata kuliah minor atau mata kuliah Penunjang bagi mahasiswa dari luar Program Studi S2 Agribisnis dengan memperhatikan mata kuliah prasyarat Paroh kedua dari program joint degree dilaksanakan pada semester 3 (tiga) dan 4 (empat) di University of Goettingen Germany.
SILABUS MATA KULIAH AGB 500
Pengantar Agribisnis
3(3-0) 1
Matakuliah ini memberikan pemahaman dasar tentang agribisnis sebagai suatu sistem (mega sektor berbasis sumberdaya hayati) dan agribisnis dari persepektif mikro sebagai suatu kegiatan bisnis yang terdiri dari usaha pemasokan sarana produksi pertanian, usahatani, pengolahan, pemasaran dan aneka usaha penunjang agribisnis yang memungkinkan tersalurkannya hasil pertanian primer dari “pintu gerbang petani” ke konsumen akhir. Selanjutnya disajikan analisis agribisnis dalam perspektif pembangunan, produksi, organisasi perusahaan agribisnis, struktur biaya dan pembiayaan agribisnis, pemasaran produk agribisnis, sumberdaya manusia agribisnis, perencanaan dan pengembangan agribisnis. Rita Nurmalina Nunung Kusnadi Anna Fariyanti
AGB 501
Sistem dan Usaha Agribisnis
3(3-0) 1
Matakuliah ini memberikan pendalaman tentang aplikasi teori sistem, teori ekonomi, dan teori bisnis pada kegiatan agribisnis baik sebagai sebuah sektor maupun perusahaan. Pendekatan sistem memandang agribisnis sebagai mega sektor yang meliputi; usaha penyediaan input pertanian, usahatani, pengolahan, pemasaran dan aneka usaha penunjang. Juga akan dijelaskan pemahaman ”agribisnis sebagai pendekatan pembangunan pertanian” beserta ilmu pendukung yang diterapkan bagi pendekatan dimaksud. Setelah menyajikan esensi ilmu sistem dan system thinking, struktur pasar dan struktur industri, selanjutnya topik yang dibahas secara mendalam meliputi sistem agribisnis, teori dan manajemen produksi, pemasaran komoditi dan produk olahan, teori dan manajemen biaya, teori pembiayaan, pengenalan dan pengelolaan resiko, serta perencanaan dan pengembangan sistem dan usaha agribisnis. Pendalaman diberikan untuk memberikan penjaman kompentesi analisis dan sistesis pada masalah agribisnis, baik sebagai sebuah entitas usaha maupun entitas sistem agribisnis. Harianto Rachmat Pambudy Andriyono Kilat Adhi
Katalog 2012 - 645
Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor
AGB 502
Metode Kuantitatif untuk Agribisnis
3(3-0) 2
Mata kuliiah ini membekali mahasiswa dengan teknik dan alat analisis kuantitatif yang relevan dengan aplikasi nyata sektor agribisnis. Mata kuliah disampaikan dalam dua bentuk modul, terdiri dari bagian teori dan aplikasi. Melalui metode penyajian bertahap dengan contoh kasus, mata kuliah ini membantu mahasiswa dalam mempelajari dan menerapkan metode kuantitatif berbasis komputer dengan perangkat lunak (software) terkini. Materi yang diberikan mencakup model-model stochastik dan model deterministik yang digunakan dalam perencanaan dan pengambilan keputusan bisnis berbasis komputer, meliputi Time Series Models untuk peramalan, Structural Models untuk pendekatan kausal, Proses Hierarki Analitik (PHA), Model Perencanaan Linear, dan System Dynamic Models. Nunung Kusnadi Muhammad Firdaus AGB 511
Kewirausahaan dan Inovasi
3(3-0) 2
Mata kuliah ini membahas tentang berbagai teori kewirausahaan: Materi kewirausahaan meliputi bahasan tentang kewirausahaan sebagai sebuah evolusi perspektif, aspek kognitif dari kewirausahaan, kewirausahaan dan transformasi struktural ekonomi, kewirausahaan dan usaha kecil, kewirausahaan dan pasar tenaga kerja, kewirausahaan dan kelembagaan, kewirausahaan dan pembiayaan, wirausaha wanita. Bahasan tentang inovasi meliputi inovasi sebagai inti proses bisnis, praktek inovasi, teknologi dan inovasi Schumpeterian, strategi pengembangan inovasi dan kewirausahaan dalam transisi ekonomi. Rr. Heny Kuswanti S. Rachmat Pambudy AGB 512
Ekonomi Manajerial
3(3-0) 1
Mata kuliah ini membahas secara mendalam aplikasi prinsip ekonomi dan manajemen dalam kegiatan pengambilan keputusan bisnis. Materi yang disajikan mencakup: ruang lingkup ekonomi manajerial, analisis permintaan dan penawaran, peramalan konsumsi, produksi dan biaya, sturuktur pasar, praktekpraktek penetapan harga, dan keputusan investasi; merupakan aplikasi integral teori ekonomi dan manajemen dalam pengambilan keputusan manajerial dalam bisnis. Mahasiswa yang menguasainya akan siap bekerja pada instansi pemerintah dalam kapasitas sebagai pengambil keputusan publik, peneliti ahli analisis bisnis, atau kepemimpinan di dalam bisnis atau lembaga nir laba. Ratna Winandi Harianto Amzul Rifin AGB 513
Struktur Industri Agribisnis
3(3-0) 2
Mata kuliah ini membahas mengenai aplikasi teori organisasi industri (ekonomi industri) dan persaingan dalam pasar input, produksi dan pengolahan pertanian. Secara khusus akan dibahas keunggulan kompetitif (competitive advantage), peranan kekuatan rebut tawar (bargaining power), konsentrasi 646 - Katalog 2012
Meraih masa depan berkualitas bersama Sekolah Pascasarjana IPB industri, koordinasi vertikal dan integrasi, kontrak, dan bentuk-bentuk lain dalam pengendalian vertikal, diferensiasi produk, branding dan iklan, diversifikasi dan hukum anti monopoli dan persaingan usaha tidak sehat. Arief Daryanto Rr. Heny Kuswanti S. Amzul Rifin
AGB 514
Negosiasi dan Advokasi Bisnis
3(3-0) 1
Mata kuliah ini menguraikan landasan teori Negosasi dan Advokasi bisnis sebagai proses komunikasi, baik perspektif teoritik maupun terapan; materi yang disajikan Efektivitas Negosiasi bisnis, Manajemen Konflik dalam negosiasi, Negosiasi Bisnis Internasional, Kontrak bisnis, Konsep Advokasi dan Proses Advokasi bisnis, Peran kelembagaan agribisnis dalam advokasi bisnis, dan Peranan media massa dalam advokasi. Wahyu Budi Priatna Rita Nurmalina
AGB 515
Makroekonomi untuk Bisnis
3(3-0) 2
Tujuan pembelajaran mata kuliah ini adalah memberikan kemampuan kepada mahasiswa untuk melakukan interpretasi dan memanfaatkan informasi ekonomi makro bagi pembuatan kebijakan dan pengelolaan agribisnis. Kemampuan ini merupakan salah satu unsur kualitas bagi pengambil/pengelola keputusan bisnis. Mata ajaran ini memberikan kemampuan pada mahasiswa untuk memahami perubahan dan pergerakan berbagai indikator ekonomi makro, seperti inflasi, suku bunga, nilai tukar, tingkat pengangguran, maupun pertumbuhan ekonomi. Mata ajaran ini juga menyajikan berbagai kebijakan fiskal dan kebijakan moneter serta pengaruhnya terhadap indikator-indikator ekonomi makro. Harianto Hermanto Siregar Muhammad Firdaus
AGB 521
Pemasaran dan Rantai Pasok Agribisnis
3(3-0) 1
Mata kuliah ini memberikan landasan teoretik berbasis prinsip-prinsip ekonomi dan manajemen bagi analisis pemasaran produk agribisnis. Topik yang disajikan mencakup: analisis fungsi, kelembagaan dan SCM (Supply Chain Management); analisis harga (price discovery and determination), biaya dan margin tataniaga; strategi tataniaga dengan fokus segmentation, targeting, positioning, dan marketing mix, perilaku konsumen, hedging process and future market; penelitian dan informasi pemasaran agribisnis dalam lingkungan yang selalu berubah dan berorientasi kepada prinsip-prinsip efisiensi dan orientasi konsumen (consumer driven). Ratna Winandi Rita Nurmalina
Katalog 2012 - 647
Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor
AGB 522
Pembiayaan Agribisnis
3(3-0) 2
Mata kuliah ini menyajikan dan membahas landasan teori pembiayaan agribisnis (teori investasi, pasar uang/modal dan model ketidakpastian); landasan teori keuangan perusahaan (neraca dan perubahan asset, laporan rugi laba, fungsi pajak dan depresiasi, rasio keuangan); teori uang dan capital; nilai fungsi atas uang, Ekspektasi risiko dan nilai pengembalian pasar pembiayaan domestik dan internasional (peranan dan tipe pasar pembiayaan, konsep sekuritas dan pasar modal, hipotesis efisiensi pasar pembiayaan); implikasi kebijakan fiskal dan moneter (peranan terhadap biaya modal, suku bunga dan nilai tukar, dinamika keputusan agribisnis dan hipotesis defisit surplus, transaksi barang/jasa dan transaksi modal). Dedi B. Hakim Iwan Riswandi Tubagus NA. Maulana
AGB 601
Metodologi Riset Bisnis
3(3-0) 2
Mata kuliah ini menjelaskan metodologi dan metode riset bisnis. Tema yang disajikan meliputi peranan riset dalam pengembangan ilmu, pengembangan bisnis, dan pengambilan keputusan, area kajian pada riset bisnis; desain riset bisnis; proses riset bisnis, meliputi penyusunan proposal, pengumpulan data, analisis data, penulisan laporan dan presentasi; explorasi dan aplikasi model-model riset bisnis terkini. Nunung Kusnadi Bonar M. Sinaga Siti Jahroh AGB 611
Strategi Korporat Agribisnis
3(3-0) 1
Matakuliah ini bertujuan (a) untuk memberikan pengetahuan mengenai strategi bisnis dalam konteks agribisnis, dan (b) mengkaji dan memperluas pemahaman mahasiswa mengenai teori dan aplikasi manajemen stratejik. Topiktopik yang dibahas antara lain strategi dan kinerja organisasi yang berkelanjutan, analisis lingkungan agribisnis, organization’s strategic resource base, formulasi strategi unit bisnis, formulasi strategi global dan strategi korporat. Arief Daryanto Heny Kuswanti S
AGB 612
Risiko Agribisnis
3(3-0) 1
Mata kuliah ini menyajikan pemahaman konseptual dan metode penanggulangan resiko. Topik yang dibahas meliputi teori pengambilan keputusan, probabilitas, utility, pengukuran preferensi risiko, perencanaan agribisnis pada kondisi risiko (portfolio, linear risk programming, stochastic programming, monte carlo), penilaian investasi dengan risiko; Strategi untuk mengelola risiko (bagi hasil, diversifikasi,asuransi, kebijakan publik dan kredit sebagai respon risiko) Anna Fariyanti Suharno
648 - Katalog 2012
Meraih masa depan berkualitas bersama Sekolah Pascasarjana IPB AGB 621
Kebijakan Agribisnis
3(3-0) 1
Secara umum mata kuliah ini menyajikan tiga materi pokok yaitu alasan yang melandasi lahirnya kebijakan agribisnins, alat analisis dan jenis-jenis instrumen kebijakan agribisnis. Pokok bahasan yang disajikan meliputi struktur kelembagaan dan konteks politik bagi intervensi pemerintah, proses perumusan kebijakan, Landasarn teoretik bagi kebijakan agribisnis, serta ragam produk kebijakan serta regulasi yang terkait dengan agribisnis, instrumen-instrumen ilmiah kebijakan agribisnis; global food and agribusiness policies. Suharno Harianto Andriyono Kilat Adhi AGB 622
Agribisnis Global
3(3-0) 2
Mata kuliah ini didesain untuk memperluas pemahaman dan meningkatkan ketrampilan mahasiswa bagi pengelolaan dan pengembangan perusahaan agribisnis dalam menghadapi persaingan global, yang mencakup perdagangan, kegiatan bisnis, pemahaman dan pemanfaatan perbedaan lingkungan ekonomi, budaya, politik dan hukum antar bangsa dan dampaknya terhadap praktik dan strategi bisnis global, aliran perdagangan dan investasi antar negara, dan manajemen bisnis internasional dalam perspektif global. Rita Nurmalina Rr. Heny Kuswanti S. Rina Oktaviani
AGB 623
Kelembagaan, Hukum dan Etika Agribisnis
3(3-0) 2
Mata kuliah ini menunjukkan ide-ide, sumberdaya dan alat hukumkelembagaan yang diperlukan untuk melindungi kepentingan, menyelesaikan konflik dan mendorong pentaatan dan penegakkan, serta mendorong perlilaku bisnis yang etis, baik dalam lingkungan pasar domestik maupun global. Penekanan diberikan pada prinsip kelembagaan, hukum dan etika yang perlu diterapkan dalam dunia agribisnis. Topik yang disajikan meliputi pentaaan hukum dan penegakan hukum bagi kepentingan dan persoalan usaha berbasis sumberdaya alam hayati, baik di tingkat nasional maupun internasional, sistem regulasi dan hukum di Indonesia (yang secara khusus membahas berbagai payung hukum sebagai proses legislasi di tingkat nasional), sereta peran kelembagaan hukum internasional. Mata kuliah ini juga menyajikan latar belakang yurisprudensi (ilmu pengetahuan hukum), logika dan penalaran hukum, pengenalan profesi hukum dan proses hukum. Topik khusus menyajikan kasus TORT dalam lingkungan bisnis dan perdagangan domestik maupun internasional, dua pendekatan dalam etika, analisis keadilan dan bisnis yang fair/adil. Suharno Iwan Riswandi Siti Jahroh
Katalog 2012 - 649
Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor
650 - Katalog 2012