BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN
4.1. Kesimpulan Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, lingkungan pengendalian di MACHO! Barber memiliki nilai rata-rata sebesar 47,35% dan memenuhi kriteria kurang memadai. Sikap manajemen dan karyawan dalam mewujudkan pengendalian internal perusahaan sudah cukup baik, meskipun masih tetap perlu diupayakan yang lebih baik lagi. Terkait penilaian risiko, MACHO! Barber memenuhi kriteria memadai dengan nilai 69,23%. Perusahaan telah melakukan pertimbangan risiko-risiko yang dapat mempengaruhi kinerja perusahaan. Manajemen risiko yang diimplementasikan MACHO! Barber sudah cukup berhasil dalam mengurangi risiko-risiko bisnis yang ada. Dengan skor 48,28%, aktivitas pengendalian di MACHO! Barber masuk ke dalam kriteria kurang memadai. Kebijakan dan prosedur yang dibuat dengan tujuan memberikan kepastian akan dilaksanakannya arahan manajemen oleh karyawan kurang maksimal diterapkan. Masih terdapat aktivitas bisnis perusahaan yang tidak memiliki prosedur yang jelas dan kebijakan yang kurang maksimal diterapkan membuat aktivitas pengendalian di MACHO! Barber perlu ditingkatkan kembali.
67
Penyampaian informasi dan komunikasi di MACHO! Barber berjalan cukup baik. Kriteria untuk informasi dan komunikasi di MACHO! Barber adalah kurang memadai dengan skor 50%. Antara karyawan dengan manajemen telah memiliki komunikasi yang aktif yang ditandai dengan adanya respon dan feedback dari keduanya. Perusahaan telah menyediakan deskripsi tugas dan tanggung jawab individu yang memungkinkan tiap personel melakukannya dengan sebaik mungkin. Meskipun demikian, informasi dan komunikasi perusahaan perlu mendapatkan perhatian dan upaya peningkatan yang lebih maksimal. Kegiatan pemantauan di perusahaan sejauh ini kurang maksimal diterapkan. Hal tersebut ditunjukkan dengan skor bagi pemantauan sebesar 40% atau masuk ke dalam kriteria kurang memadai. Kegiatan monitoring dilakukan dengan intensitas yang kecil sehingga proses menentukan kualitas kinerja pengendalian internal perusahaan juga tidak akan maksimal.
4.2. Saran Rekomendasi yang diberikan oleh penulis untuk MACHO! Barber adalah sebagai berikut: a. MACHO! Barber sebaiknya memisahkan tugas antara bagian keuangan, akuntansi, dan administrasi. Hal tersebut selain bertujuan untuk meminimalkan risiko bagi perusahaan, tujuan lainnya adalah untuk menghadirkan kinerja yang lebih maksimal tiap bagian di perusahaan.
68
b. MACHO! Barber sebaiknya membuat flowchart mengenai prosedurprosedur yang terdapat di perusahaan, khususnya yang berkaitan dengan penerimaan kas. Dengan demikian, perusahaan memiliki standar yang baku yang dapat memberikan arahan jelas mengenai prosedur di perusahaan.
c. Setiap personel di MACHO! Barber telah memiliki tugas dan tanggung jawab masing-masing. Namun, faktanya masih terdapat personel yang merangkap tugas yang bukan semestinya dilakukan sekaligus. Oleh sebab itu, penulis memberikan saran agar sebaiknya perusahaan lebih menegakkan terwujudnya pelaksanaan tugas dan tanggung jawab setiap personel yang adil dan sesuai.
d. Agar kinerja perusahaan lebih baik, maka penulis memberikan saran agar sebaiknya MACHO! Barber lebih memperhatikan kinerja setiap karyawan dengan melakukan penilaian kinerja yang didukung oleh adanya reward dan punishment kepada karyawan. Kemudian, perusahaan juga harus menerapkan reward dan punishment tersebut secara adil dan benar sehingga diharapkan motivasi kerja setiap karyawan dapat meningkat.
e. MACHO! Barber memiliki sistem informasi yang digunakan dalam proses bisnis perusahaan. Data-data yang dimiliki sangatlah penting bagi perusahaan. Agar keamanan data tersebut terjamin, maka penulis
69
memberikan saran agar sebaiknya setiap user yang dapat mengakses sistem informasi perusahaan diberikan password masing-masing. Hal tersebut diharapkan dapat memberikan jaminan lebih terhadap keamanan data perusahaan.
f. Keamanan dan kepastian aset yang dimiliki perusahaan sangatlah penting dan vital nilainya. Oleh sebab itu, saran penulis terkait aset perusahaan adalah setiap kas yang diterima oleh MACHO! Barber sebaiknya segera disetorkan ke bank hari itu juga. Pengendalian lain yang juga dapat diterapkan oleh perusahaan adalah menyediakan alat pengamanan fisik khusus (brangkas) untuk menyimpan kas perusahaan dan membatasi aksesnya. Tindakan tersebut dimaksudkan agar meminimalkan tindak penyalahgunaan kas perusahaan.
g. Pemberian cuti wajib bagi karyawan dan manajemen MACHO! Barber sebaiknya perlu diterapkan. Dengan demikian, perusahaan mampu melakukan penelusuran akan kinerja karyawan atau manajemen yang diberikan izin cuti tersebut. Penelusuran tersebut bertujuan untuk memberikan kepastian dan kebenaran akan kinerja setiap karyawan dan manajemen.
70
h. Laporan keuangan MACHO! Barber dibuat oleh General Manager perusahaan. Padahal, hal tersebut bukanlah tugas dari seorang General Manager, melainkan tugas Manajer Akuntansi. Penulis menyarankan agar sebaiknya tugas pembuatan laporan keuangan diserahkan kepada pihak yang berwenang yaitu Manajer Akuntansi. Jika hal tersebut terkendala oleh pengetahuan dan keterampilan sumber daya manusianya, maka perusahaan dapat memberikan pelatihan khusus dalam pembuatan laporan keuangan yang baik dan benar.
i. Di perusahaan sebaiknya perlu dilakukan pengawasan kinerja karyawan yang dilakukan oleh pihak yang independen ataupun manajemen perusahaan. Pengawasan tersebut sangatlah penting dilakukan agar setiap karyawan dapat tetap memberikan kinerja yang terbaik dan tidak melanggar aturan perusahaan.
j. Perusahaan sebaiknya perlu membuat kode etik perilaku secara tertulis yang diperlihatkan kepada seluruh karyawan. Hal tersebut perlu dilakukan agar setiap karyawan dapat memahami dan menaati kode etik yang berlaku di perusahaan. Sejalan dengan hal tersebut, struktur organisasi perusahaan juga perlu disesuaikan dengan kondisi perusahaan dan perlu dibuat secara tertulis sehingga setiap karyawan dapat mengetahui garis pelaporan dan wewenang di perusahaan.
71
k. Rotasi pekerjaan sebaiknya perlu diterapkan di MACHO! Barber. Rotasi pekerjaan dilakukan agar peluang terjadi penyalahgunaan wewenang dapat diminimalkan dan hal tersebut dapat memacu setiap karyawan untuk bertanggung jawab terhadap pekerjaannya.
l. Data-data yang dimiliki perusahaan sangatlah vital nilai dan manfaatnya. Oleh sebab itu, penulis memberikan saran kepada MACHO! Barber agar sebaiknya data-data perusahaan di-back up secara berkala. Back up data yang dilakukan bermanfaat tatkala perusahaan mengalami musibah yang berkaitan dengan data perusahaan.
72