BAB II DESKRIPSI OBJEK PENELITIAN
A. Instagram Pada bab ini peneliti menjelaskan garis besar mengenai Instagram sebagai media yang digunakan Komunitas Surakarya dalam mempromosikan karya seni kaligrafi dan lettering , serta sekilas mengenai latar belakang, sejarah, serta struktur organisasi dari Komunitas Surakarya Instagram adalah aplikasi media sharing yang memungkinkan pengguna mengambil foto, menerapkan filter, dan membaginya ke berbagai jejaring sosial. Pada awalnya Instagram adalah miliik dari Perusahaan Burbn, Inc. berdiri pada tahun 2010, perusahaan teknologi startup yang hanya berfokus kepada pengembangan aplikasi untuk telepon genggam. Pada awalnya Burbn, Inc. sendiri memiliki fokus yang terlalu banyak di dalam HTML5 peranti bergerak, namun kedua CEO, Kevin Systrom dan Mike Krieger memutuskan untuk lebih fokus pada satu hal saja. Sulit bagi Kevin Systrom dan Mike Krieger untuk mengurangi fitur-fitur yang ada, dan memulai lagi dari awal, namun akhirnya mereka hanya memfokuskan pada bagian foto, komentar, dan juga kemampuan untuk menyukai sebuah foto. Itulah yang akhirnya menjadi Instagram. Seiring berjalannya waktu Instagram Pada tanggal 9 April 2012, diumumkan bahwa Facebook setuju mengambil
alih
Instagram
dengan
(wikipedia.com/instagram).
50
nilai
sekitar
$1
miliar
51
Berikut ini adalah logo Instagram:
Gambar 2. Logo Instagram Sumber: Instagram
Kekuatan utama Instagram adalah foto, pengguna bisa memberi komentar dan menyukai foto dengan fitur “hati”, namun itu tidak akan terjadi apabila tidak ada foto yang diunggah. Komunikasi dan interaksi tidak terjadi tanpa adanya foto di lini masa. Pengguna tidak membuat teks dan memberi foto, namun sebaliknya, pengguna memberi foto dan menambahkan teks di dalamnya. Kesenangan yang didapat pengguna Instagram adalah di saat pengguna lain melihat fotonya dan berinteraksi, atau pengguna melihat pengguna lain dan memberi komentar atau sekedar memberi “hati”. Interaksi-interaksi yang disediakan oleh Instagram itu membuat para pengguna mampu membangun lingkaran sosial dengan mengikuti posting pengguna tertentu yang disukai, berinteraksi, dan lebih jauh lagi, berkolaborasi untuk menghasilkan foto yang bagus. Instagram memiliki sejumlah fitur yang dapat digunakan, antara lain:
52
1. Square cropping, salah satu fitur unik yang dimiliki Instagram adalah memotong foto berbentuk kotak persegi dengan rasio 4:4. Foto yang diunggah pun haruslah berbentuk kotak persegi sehingga terlihat seperti hasil kamera Kodak Instamatic atau Polaroid. 2. Gallery, ruang untuk memasang foto, di dalam situs Instagram, para penggunadapat mengunggah foto dan memasang foto diri. Selain foto, pengguna juga dapat mengunggah video 3. Like, pengguna Instagram bisa memberi apresiasi terhadap foto yang diunggah dengan tombol “like” berbentuk hati. 4. Comment, penggguna Instagram bisa mengomentari foto yang diunggah dan mendapatkan feedback dari pemilik akun. 5. Home, halaman utama saat membuka aplikasi Instagram, berupa rangkaian berita mengenai foto-foto terbaru yang baru saja diunggah oleh akun-akun yang diikuti oleh pengguna. 6. Direct, fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengunggah foto secara pribadi ke akun yang diinginkan. Dengan fitur ini foto atau video yang diunggah hanya bisa dilihat oleh akun yang dipilih oleh pengguna. 7. News Bar, fitur yang memberitahu pengguna mengenai aktivitas terbaru yang ada di fotonya dan foto yang dikomentari oleh pengguna (komentar, like, follower baru, mention, dan sebagainya) 8. Explore, adalah bar berisi kumpulan foto populer yang banyak mendapat like di Instagram. 9. Search, adalah fitur untuk pencarian tagar maupun akun.
53
Bagian-bagian dari jejaring sosial Instagram akan dijelaskan secara runtut di bawah ini. Berikut adalah halaman pembuka (home) saat membuka Instagram:
Gambar 3. Langkah-langkah menuju halaman pembuka di Instagram Sumber : Instagram
Di halaman pembuka atau “Home”, pengguna langsung masuk ke lini masa di mana pengguna bisa men-scrolling foto-foto yang baru diunggah. Foto yang ditampilkan adalah foto-foto dari akun yang di-follow oleh pengguna. Di halaman pembuka terdapat banyak bagian, berikut akan dijelaskan bagian-bagian dalam halaman pembuka Instagram:
54
Gambar 4. Bagian-bagian halaman “Home” Instagram Sumber : Instagram Halaman pembuka memiliki beberapa bar penting, yaitu: Home Bar, Explore Bar, Upload Bar, Notification Bar, dan User Profile Bar. Dalam gambar di bawah ini akan dijelaskan tampilan dan fungsi dari bar-bar tersebut:
55
1. Home Bar, berfungsi untuk menampilkan halaman pembuka.
Gambar 5. Home Bar Instagram Sumber : Instagram
Gambar 6. Explore Bar Instagram Sumber : Instagram
2. Explore Bar, seperti yang dijelaskan mengenai fitur-fitur yang ada di Instagram, Explore Bar berfungsi untuk pengguna melihat foto-foto ataupun video paling populer di Instagram yang mendapat paling banyak like di seluruh dunia ataupun yang di like oleh user yang kita follow. 3. Upload Bar, berfungsi untuk mengungaah foto / video dengan rasio 4:4 ataupun rasio asli dari file foto / video tersebut. Pada Upload Bar kita dapat memberikan filter, sebelum mengunggahnya. Kita dapat memilih file foto ataupun video yang sudah ada dan akan di unggah / upload dengan memilih tombol Galery. Jika kita akan mengunggah foto / video yang baru akan direkam kita dapat memilih tombol Photo atau Video.
56
Gambar 7. Upload Bar Instagram Sumber : Instagram 4. News bar, bar ini berfungsi agar pengguna mengetahui aktivitas-aktivitas yang ada di Instagram berhubungan dengan pengguna baik orang yang diikuti maupun pengguna sendiri. Ada dua bagian yaitu Following dan You. Following memungkinkan pengguna melihat aktivitas dari pengguna yang diikuti, sedangkan You memungkinkan pengguna melihat aktivitas yang terjadi di foto/video nya maupun feedback berupa mention di foto/video lain yang dikomentari oleh pengguna.
57
Gambar 8. News Bar Instagram Sumber : Instagram 5. User Profile Bar, adalah bar yang memungkinkan pengguna untuk melihat dan menyunting galeri foto ataupun video nya.
Gambar 9. User Profile Bar Sumber: Instagram
58
B. Tentang Komunitas Surakarya “Surakarya” adalah komunitas pecinta seni hand lettering dan kaligrafi di Surakarta. Nama Surakarya diambil dari “Surakarta” sebagai daerah domisili member komunitas dan “karya” yang artinya mengarah pada hasil olah seni. Lahir 31 Oktober 2014 di Solo dan berkembang cukup pesat. Dari 5 orang menjadi 30 member aktif, 25 member pasif dan masih terus berkembang. Pada dasarnya, Surakarya adalah chapter Surakarta dari komunitas Belmen Jakarta yang juga merupakan komunitas pecinta hand lettering dan kaligrafi. Belmen Jakarta memiliki beberapa cabang di kota-kota besar seperti Bandung, Bogor, Semarang, Surakarta, Malang, Surabaya dan Makasar. Surakarya aktif melakukan kegiatan gathering anggota dengan nama “Pen Meet Up” yang diadakan secara insidental dan “Belmen Corner” sebagai booth stand pekanan yang bertempat di Playground Café, Kota Barat, Solo. Bekerjasama dengan komunitas lain, Surakarya telah sukses menggelar beberapa event seperti; Pameran karya berjudul “Solate" di Ruang Atas Art Space, Pameran karya di Solo Hari ini” di Playground Café, Kota Barat dan Pameran Karya di Pembukaan Cangwit Art Space, Pucang Sawit, Solo.
59
C. Struktur Organisasi Surakarya Bagan 2. Struktur Organisasi Komunitas Surakarya
Alib Isa
Abrazen
M. Eksanto
Insannita Muthi'ah
1. Tyo Raga, 2. Ruddy Setiawan, 3. Talenta Priyatmojo 4. Witoko Aji
1. Anggreini
Pratiwi, 2. Regina Sari D, 3. Anis Choirunnisa
Wendy Wahyu
1. Ika Muthi'ah, 2. Lina R.C.
Sumber : Komunitas Surakarya
Retia Kartika D.
60
D. Fans Page & Logo Surakarya Komunitas Surakarya menggunakan media sosial untuk mempublikasikan dan mengunggah karya seni kaligrafi dan lettering yang dibuat oleh anggota komunitasnya. Berikut adalah alamat Fanspage Galerry Instagram ataupun email yang digunakannya: Fans Page: Surakarya | Instagram: Surakarya Email:
[email protected]
Gambar 10. Tampilan Fans Page Komunitas Surakarya Sumber : facebook.com
61
Gambar 11. Instagram Komunitas Surakarya Sumber : Instagram Surakarya
Gambar 12. Logogram & Logotype Komunitas Surakarya Sumber : Fans Page Facebook Surakarya