1 BAB 1
PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang Era globalisasi dan kemajuan ekonomi memberikan warna tersendiri dalam wajah dunia saat ini. Demikian juga yang terjadi dalam dunia kepariwisataan. Dunia pariwisata di masa lalu memang juga telah memberikan sumbangan dalam perekonomian suatu negara, tetapi saat ini porsinya menjadi semakin besar. Kebutuhan akan wisata telah menjadi wabah yang mendunia. Tak bisa dibayangkan wajah dunia modern yang tidak diwarnai oleh wisata. Demikian pula yang dialami oleh Indonesia. Saat ini kepariwisataan di negara kita telah mengalami perkembangan yang sangat pesat. Hal ini dibuktikan dengan berkembangnya jumlah akomodasi, jasa boga/restoran, transportasi atau jasa angkutan, tempat penukaran mata uang asing, atraksi wisata, cindera mata dan biro perjalanan. Semua itu merupakan unsur yang terdapat dalam industri pariwisata. Kemajuan teknologi dan sistem informasi membawa pengaruh hampir ke semua aspek dalam pengelolaan bisnis, termasuk dalam pengelolaan bisnis pariwisata, khususnya jasa penginapan atau akomodasi. Hotel sebagai salah satu jasa penginapan atau akomodasi juga telah mulai menerapkan teknologi dalam sistem informasi yang dimilikinya (http://ejournal.unud.ac.id/abstrak/ok_dodik.pdf).
2 M elati Cottages adalah salah satu hotel yang tumbuh dalam persaingan yang ketat diantara tempat penginapan di sekitarnya. M elati Cottages ingin meningkatkan kepercayaan dan kepuasan para tamu dengan all-in-one-place package of facilities, seperti tempat yang nyaman, restoran, kolam renang, hot spot serta fasilitas lainnya. Secara teknis sistem informasi yang dimiliki M elati Cottages dibagi menjadi dua, yaitu sistem informasi front office dan back office. Sistem informasi front office adalah sistem informasi yang menangani masalah operasional hotel, sedangkan sistem informasi back office mengatasi masalah manajerial secara umum. Kedua sistem ini merupakan satu kesatuan sistem informasi yang membantu manajemen dalam mengambil keputusan. Adapun masalah umum yang sering dihadapi adalah masalah – masalah operasional seperti pelayanan tamu, reservasi kamar, operator telepon, dan pembayaran. Secara spesifik adalah masalah layanan reservasi kamar yang menggunakan via telepon memiliki resiko yang disebabkan oleh human error dan juga biaya yang mahal mengingat target pasarnya adalah wisatawan mancanegara. Informasi mengenai hotel yang diberikan kepada tamu juga masih sangat kurang. Berdasarkan uraian di atas, maka kami berminat untuk mengambil penelitian ini sebagai skripsi akhir kami dan kami beri judul: “Analisis Dan Perancangan S istem Informasi Layanan Perhotelan Berbasis Web (S tudi Kasus Pada Melati Cottages)”.
3 1.2
Ruang Lingkup Untuk menjadikan penelitian ini fokus dan sesuai pembahasan, maka ruang lingkup penelitian ini dibatasi sebagai berikut: •
M embangun sistem informasi layanan perhotelan berbasis web, di mana sistem informasi layanan ini memiliki layanan yang dapat diubah kapan pun, seperti kamar, bar and restaurant, massage, tour dan yoga untuk disesuaikan dengan kebutuhan informasi pada M elati Cottages.
•
M embangun sistem informasi layanan perhotelan berbasis web yang dinamis, di mana dapat digunakan oleh tamu maupun karyawan untuk melakukan reservasi kamar dan reservasi layanan seperti pemesanan menu bar & restaurant, massage, tour, dan yoga secara online.
•
Tidak membahas sistem pembayaran secara online melalui bank maupun pembayaran yang menggunakan credit card.
1.3
Tujuan Penulisan dan Manfaat
1.3.1
Tujuan penelitian •
M enganalisa masalah – masalah pada sistem informasi perhotelan yang sedang berjalan agar selanjutnya dapat dijadikan sebagai bahan perancangan sistem informasi perhotelan berbasis web.
•
M embuat sebuah aplikasi perhotelan yang dinamis dengan memberikan fasilitas pelayanan secara online.
4 1.3.2
Manfaat penelitian •
Sebagai bukti nyata dari penerapan ilmu yang telah kami dapatkan dari bimbingan semua dosen di jurusan Sistem Informasi, yaitu dalam menyelesaikan suatu Project pada perusahaan yang telah kami teliti.
•
M embangun sistem informasi layanan bagi M elati Cottages untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang diberikan kepada tamu, serta membantu pemilik untuk memonitor semua informasi yang berhubungan dengan pelayanan kepada tamu yang menginap.
•
M enciptakan inovasi bagi BINUS UNIVERSITY dari hasil penelitian yang telah kami selesaikan, yaitu sebuah sistem informasi layanan perhotelan berbasis web yang dinamis agar penelitian ini dapat dijadikan acuan penelitian lain untuk dikembangkan lebih lanjut ke depannya.
•
M enambah wawasan bagi para pembaca mengenai penelitian ini, yaitu dengan harapan hasil penelitian ini dapat dikembangkan lagi seiring dengan perkembangan teknologi.
1.4
Metodologi M etode yang digunakan dalam perumusan dan penelitian
meliputi
observasi, interview, studi pustaka, metode analisis dan metode perancangan berbasis object oriented, sebagai berikut: •
Observasi (direct investigation): M elakukan observasi langsung ke M elati Cottages untuk mendapatkan informasi.
5 •
Wawancara (verbal investigation): Wawancara langsung dengan pemilik dan karyawan M elati Cottages untuk mengetahui proses bisnis dari awal hingga akhir.
•
Studi Pustaka: Pengumpulan materi-materi yang menunjang penelitian untuk landasan teori yang diperoleh melalui beberapa pustaka.
1.5
Sistematika Penulisan Pembahasan skripsi ini disusun dalam lima bab yang masing-masing bab terdiri atas sub bab. Berikut sistematika penulisannya, yaitu:
BAB 1 : PENDAHULUAN Dalam bab ini membahas latar belakang penelitian, perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, ruang lingkup, metode penelitian yang digunakan, dan sistematika penulisan.
BAB 2 : LANDAS AN TEORI Pada bab ini diuraikan teori-teori yang menjadi pedoman dalam mengintegrasikan sistem informasi layanan perhotelan berbasiskan web. Sistem informasi dan perancangan sistem informasi dengan menggunakan Object Oriented Analysis and Design.
6 BAB 3 : AN ALIS IS S IS TEM YANG BERJALAN Pada bab ini akan menjelaskan mengenai latar belakang, struktur organisasi, analisis sistem yang berjalan, analisis masalah serta rekomendasi dari masalah yang dihadapi.
BAB 4 : RANCANGAN S IS TEM YANG DIUS ULKAN Pada bab ini akan membahas tentang perancangan sistem yang diusulkan berkaitan dengan analisa yang ada pada bab sebelumnya. Bab ini menjadi solusi dari permasalahan yang dihadapi perusahaan.
BAB 5 : PENUTUP Dalam bab ini berisi simpulan secara keseluruhan dari pembahasan yang diuraikan serta saran-saran yang dapat digunakan untuk pengembangan di masa yang akan datang.