Tutorial Media Owner Registrasi Media Owner 1. Klik tombol REGISTER di bagian kanan atas halaman web.
2. Masukkan informasi username, password dan email untuk membuat akun. Pilih peran Anda sebagai Media Owner. Jangan lupa memasukkan kode verifikasi dan klik tombol CREATE.
3. Setelah ada notifikasi sukses, sistem kami akan mengirimkan email aktivasi ke alamat email yang Anda gunakan pada saat registrasi. Buka email tersebut dan klik link aktivasi yang telah diberikan.
4. Setelah aktivasi berhasil, Anda akan diminta untuk melengkapi profile Anda. Klik tombol EDIT PROFILE, kemudian isi seluruh informasi yang diperlukan.
Menambahkan Listing Ads Media 1. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Listing Manager yang berada di panel Today’s Stats.
2. Klik tombol ADD LISTING.
3. Masukkan seluruh informasi yang diperlukan di form add listing (khususnya yang mandatory). Kemudian klik tombol SUBMIT untuk menyimpan listing.
4. Setelah media berhasil disimpan ke dalam List Ads Media, Anda dapat melakukan perubahan dengan mengklik tombol EDIT atau menghapus dengan mengklik tombol DELETE kapan saja Anda mau.
Inquiry 1. Icon Inquiry berwarna merah adalah indikator adanya Inquiry yang dibuat oleh seorang Advertizer terhadap media yang telah Anda posting di Adsindo. Jika Anda melihat tanda tersebut, segera klik icon Inquiry tersebut.
2. Pemberitahuan Inquiry baru juga akan terlihat di NOTIFICATION. Klik icon NOTIFICATION di main menu, lalu klik view untuk melihat Inquiry.
3. Setelah masuk di halaman Inquiry, lihat inquiry terbaru kemudian a. klik link pada kolom Inquiry untuk melihat detil Inquiry, b. klik link pada kolom Listing untuk melihat detil Ads Media yang ingin digunakan Advertizer, c. atau klik tombol CREATE yang ada di sebelah kanan halaman untuk membuat Quotation.
4. Setelah klik tombol CREATE, silahkan masukkan nilai yang Anda kehendaki pada Request Price sebagai respon atas harga yang diminta Advertizer. Jika Anda merasa harga yang diminta Advertizer terlalu rendah, Anda berhak menyesuaikan kembali harga yang Anda tawarkan sebelumnya dengan harga yang mendekati permintaan Advertizer. Klik tombol SUBMIT untuk mengirim Quotation kembali ke Advertizer.
5. Inquiry yang sudah dibuatkan Quotation-nya tidak bisa dibuat/diubah lagi Quotation-nya di halaman Inquiry. Untuk mengubahnya, dapat Anda lakukan di halaman Quotation.
6. Silahkan menunggu notifikasi approval dari sisi Advertizer sebagai tanda bahwa Advertizer menyetujui harga yang Anda tawarkan.
Quotation 1. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Quotation yang berada di panel Today’s Stats. 2. Pilih Quotation yang ingin diubah, lalu klik tombol NEGOTIATE.
3. Pada halaman Negotiation Section, Anda dapat melakukan negosiasi dengan Advertizer melalui fitur chat yang telah disediakan Adsindo dengan mengklik tombol CHAT. Anda juga dipersilahkan untuk melakukan perubahan Quotation secara langsung dengan mengklik tombol EDIT.
4. Jika Anda memilih untuk mengubah Quotation dengan mengklik tombol EDIT, Anda akan dipersilahkan untuk mengubah nilai Amount, Start Date dan End Date. Untuk menyimpan perubahan, silahkan klik tombol SUBMIT. Untuk membatalkan perubahan, silahkan klik tombol CLOSE.
5. Silahkan cek kembali hasil perubahan di halaman Quotation.
6. Silahkan menunggu notifikasi approval dari sisi Advertizer sebagai tanda bahwa Advertizer menyetujui harga yang Anda tawarkan.
Quotation Approval 1. Setelah Advertizer menyetujui harga yang Anda tawarkan, sistem secara otomatis mengirimkan notifikasi kepada Anda. Klik icon NOTIFICATION, kemudian klik view untuk masuk ke halaman Quotation.
Untuk masuk ke halaman Quotation, Anda juga dapat melakukannya melalui halaman DASHBOARD. 2. Setelah masuk ke halaman Quotation, Anda dapat melihat status berubah menjadi “Waiting Approval”, untuk itu silahkan klik tombol NEGOTIATE untuk melakukan approval.
3. Klik tombol APPROVE untuk menyelesaikan proses approval.
4. Setelah Quotation disetujui, status di halaman Quotation akan berubah menjadi “Approved”.
5. Setelah Anda melakukan approval, sistem akan secara otomatis mengirimkan invoice kepada Advertizer. Silahkan cek Invoice yang telah dibuat oleh sistem dan tunggu hingga Advertizer melakukan pembayaran. Advertizer yang telah melakukan pembayaran akan dikonfirmasi oleh Admin Adsindo di halaman Invoice.
Media Plan 1. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Media Plan yang berada di panel Today’s Stats. 2. Jika terdapat Advertizer yang membuat Media Plan untuk salah satu Ads Media yang Anda tawarkan, Anda dapat mengirimkan pesan secara langsung kepada Advertizer tersebut. Silahkan klik tombol MESSAGE untuk menulis pesan ke Advertizer.
3. Tulis pesan yang Anda kirim. Jika sudah selesai, silahkan klik tombol SUBMIT untuk mengirimkan pesan. Untuk membatalkan, klik tombol CLOSE. Pesan yang terkirim akan disimpan di dalam folder Sentbox.
Melihat Invoice 1. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Invoice yang berada di panel Transaction. 2. Pada table Invoice, a. klik link pada kolom Invoice untuk melihat Invoice, b. klik link pada kolom Quotation untuk melihat Quotation, c. atau klik tombol MESSAGE untuk mengirim pesan kepada Advertizer, sebagai reminder bahwa invoice telah dikirimkan.
Status “Unconfirmed” artinya Admin Adsindo belum menerima konfirmasi pembayaran dari pihak Advertizer, untuk itu silahkan menunggu hingga Admin Adsindo menerima konfirmasi pembayaran dari Advertizer.
3. Notifikasi baru akan muncul setelah Admin Adsindo menerima konfirmasi pembayaran dari Advertizer. Klik tombol view untuk melihat detil Invoice.
4. Di halaman Invoice, status Invoice akan berubah menjadi “Confirmed”. Klik tombol CREATE untuk membuat tampilan iklan. Detilnya dapat dilihat di panduan Membuat Ads Display.
Membuat Ads Display 1. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Create Ads Display yang berada di panel Transaction. 2. Klik tombol CREATE ADS DISPLAY.
3. Pilih Invoice ID yang ingin dibuat Ads Display-nya. Kemudian klik tombol CREATE.
4. Unggah foto iklan yang sudah ditampilkan di media dengan ukuran file maksimum 250 kilobytes. Silahkan tuliskan pesan untuk Advertizer di kolom Description. Klik tombol SUBMIT untuk mengirimkan konfirmasi kepada Advertizer bahwa iklan sudah terpasang di media.
5. Untuk mengubah lampiran foto iklan yang sudah ditampilkan di media, klik tombol EDIT. Untuk menghapus lampiran, klik tombol DELETE.
Menambahkan Akun Rekening Bank 1. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Bank Information yang berada di panel Transaction. 2. Anda dapat memasukkan hingga empat akun rekening bank. Masukkan seluruh informasi yang diperlukan.
3. Klik tombol SAVE untuk menyimpan.
Listing Promotion 1. Anda dapat mempromosikan Ads Media Anda agar bisa ditampilkan di halaman depan website Adsindo dan selalu berada di posisi teratas pencarian. Adsindo menyediakan tiga level promotion yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan Anda. a. Gold Rp 4.500.000 – Iklan ditayangkan di bagian Featured Listing di beranda (home) selama 90 hari serta ditampilkan di bagian Promoted Listing selama 90 hari. Dengan demikian listing media iklan Anda akan selalu tampil di halaman depan beranda pada bagian "Featured Listing" dan selalu berada dibagian atas listing hasil pencarian media iklan pada section "Promoted Listing" selama 90 hari. b. Silver Rp 3.250.000 – Iklan ditayangkan di bagian Featured Listing di beranda (home) selama 60 hari serta ditampilkan di bagian Promoted Listing selama 60 hari. Dengan demikian listing media iklan Anda akan selalu tampil di halaman depan beranda pada bagian "Featured Listing" dan selalu berada dibagian atas listing hasil pencarian media iklan pada section "Promoted Listing" selama 60 hari. c. Bronze Rp 3.000.000 – Iklan ditayangkan di bagian Featured Listing di beranda (home) selama 30 hari serta ditampilkan di bagian Promoted Listing selama 30 hari. Dengan demikian listing media iklan Anda akan selalu tampil di halaman depan beranda pada bagian "Featured Listing" dan selalu berada dibagian atas listing hasil pencarian media iklan pada section "Promoted Listing" selama 30 hari. 2. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Listing Promotion yang berada di panel Transaction. 3. Pada tab PROMOTION REQUEST, klik Listing ID dan pilih Ads Media yang ingin dipromosikan. Kemudian pilih Promotion Level yang diinginkan di bagian Promotion.
4. Jika telah selesai, klik tombol SUBMIT untuk mengirimkan permintaan kepada Adsindo.
5. Invoice secara otomatis akan langsung dikirim kepada Anda. Silahkan cek pada tab INVOICE untuk melihat detil tagihan yang harus ditransfer kepada Adsindo. Klik tombol PDF untuk mengunduh invoice dalam bentuk PDF atau klik tombol CREATE PAYMENT untuk konfirmasi transfer pembayaran.
6. Masukkan seluruh informasi yang diperlukan untuk konfirmasi pembayaran. Kemudian klik tombol SUBMIT untuk mengirimkan konfirmasi pembayaran.
7. Status Promotion dapat Anda lihat di tab PAYMENT HISTORY. Status “Waiting confirmation” menandakan bahwa Anda diminta untuk menunggu sampai Adsindo mengirimkan notifikasi bahwa Promotion Request Anda telah diterima.
8. Sistem akan secara otomatis mengirimkan notifikasi kepada Anda saat Adsindo menerima Promotion Request Anda. Klik icon NOTIFICATION, lalu klik view untuk melihat status pembayaran terkini.
9. Untuk melihat status “Active” dari Promotion Ads Media Anda, dapat Anda cek di tab PROMOTION PROGRAM.
10. Silahkan periksa di halaman depan Adsindo.co.id, untuk melihat Ads Media Anda ditampilkan di Featured Listing. Periksa juga di LISTING MEDIA (SEARCH MEDIA) untuk melihat Ads Media Anda yang ditampilkan di Promotion Listing.
Permintaan Withdrawal 1. Withdrawal ini digunakan untuk meneruskan dana yang dititipkan oleh Advertizer di rekening Adsindo ke rekening Anda. 2. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Withdrawal yang berada di panel Transaction. 3. Buat permintaan dengan cara mengisi seluruh informasi yang diperlukan. Lalu klik tombol SUBMIT untuk mengirim permintaan.
4. Setelah Adsindo menerima permintaan Anda, Adsindo akan segera mentransfer permintaan withdrawal Anda ke salah satu rekening yang telah Anda daftarkan di Bank Information. Notifikasi akan dikirim kepada Anda setelah Adsindo mentrasnfer dana tersebut. Cek NOTIFICATION atau klik Payment History di halaman DASHBOARD.
5. Klik tombol DETAIL untuk melihat detil transfer.
Message 1. Adsindo menyediakan fitur pengiriman pesan antara Media Owner dengan Advertizer dan Admin. Caranya sama dengan semua layanan email pada umumnya. 2. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Message yang berada di panel Assistance Tools. 3. Kemudian klik tombol ADD MESSAGE untuk membuat pesan baru.
4. Masukkan alamat tujuan pengiriman pesan, sisipkan lampiran jika diperlukan, masukkan judul pesan, lalu tuliskan isi pesan sesuai kebutuhan Anda. Jika sudah dirasa cukup, silahkan tekan tombol SUBMIT untuk mengirimkan pesan tersebut. Atau klik tombol CLOSE untuk membatalkan.
5. Seluruh pesan yang terkirim akan disimpan di dalam Sendbox.
Favorite 1. Pada halaman DASHBOARD, pilih dan klik icon Favorite yang berada di panel Assistance Tools. 2. Jika terdapat Advertizer yang memfavoritkan salah satu Ads Media yang Anda tawarkan, Anda dapat mengirimkan pesan secara langsung kepada Advertizer tersebut. Silahkan klik tombol MESSAGE untuk menulis pesan ke Advertizer.
3. Tulis pesan yang Anda kirim. Jika sudah selesai, silahkan klik tombol SUBMIT untuk mengirimkan pesan. Untuk membatalkan, klik tombol CLOSE. Pesan yang terkirim akan disimpan di dalam folder Sentbox.