PAKET A SOAL UJIAN SEKOLAH IPS TAHUN PELAJARAN 2012/2013 1. Erosi adalah suatu proses penghancuran tanah dan kemudian dipindahkan ke tempat lain oleh kekuatan air, es, angin, dan gravitasi. Pernyataan yang menyatakan terjadinya erosi di wilayah gurun adalah .... A. air yang mampu membawa partikel-partikel batuan atau tanah dan memindahkannya ke tempat lain B. berpindahnya partikel-partikel yang sangat halus oleh angin (deflasi) dan rusaknya permukaan batuan oleh hantaman partikel-partkel yang terbawa bersama-sama dengan angin (aeolian abration). C. aliran es yang mencair dapat mengakibatkan erosi pada permukaan tanah atau batuan yang dilaluinya D. pengikisan dan pengangkutan lapisan tanah permukaan, yang disebabkan oleh aliran air di permukaan tanah 2. Diketahui sebuah peta berskala 1: 27.000 akan diperbesar menjadi tiga kali lipat, maka skala peta tersebut berubah menjadi : A. 1 : 81.000 B. 1 : 810.000 C. 1 : 90.000 D. 1 : 9.000 3. Siswa kelas IX SMP Kota Cilegon mengadakan perjalanan wisata ke Bali pada hari sabtu pukul 11.00 WIB dan tiba di Bali pada hari sabtu pukul 16.00 WITA. Berapa lama perjalan yang di tempuh Siswa kelas IX Kota Cilegon menuju Bali.... A. 4 jam B. 5 jam C. 6 jam D. 7 jam 4. Diketahui data penduduk daerah Lembang adalah sebagai berikut : 1. Jumlah Penduduk total= 34.000 jiwa 2. Jumlah penduduk laki-laki = 14.000 jiwa 3. Jumlah penduduk perempuan = 20.000 jiwa Berdasarkan data tersebut, maka sex ratio di daerah Lembang adalah : A. 7 B. 70 C. 14 D. 14,3 5. Wilayah di daerah dekat pantai di harapkan banyak menanam tanaman bakau yang berkaitan dengan pelestarian lingkungan hidup, tujuan dari kegiatan ini adalah ... A. mencegah naiknya air laut B. menahan lumpur dari daratan C. mencegah abrasi pantai D. menambah keindahan pantai 6. Suatu negara dapat disebut negara berkembang atau negara maju didasarkan pada keberhasilan pembangunan oleh negara yang bersangkutan. Di bawah ini yang merupakan ciri-ciri negara berkembang adalah ... A. sebagian besar penduduknya bekerja sekitar industri dan jasa B. sumber daya manusianya memiliki kualitas baik C. konsentrasi penduduknya terdapat di daerah perkotaan D. sebagian besar penduduknya bekerja disektor pertanian 7. Negara maju pada umumnya memiliki tingkat perkembangan industri yang tinggi. Faktor yang mendorong perkembangan industri di negara maju adalah .... A. Ketersediaan sumber daya alam B. Kualitas sumber daya manusia C. Pendapatan perkapita tinggi
D. Faktor politik dan budaya
8.
Pada peta diatas yang menunjukkan negara maju di kawasan bumi bagian selatan di tunjukkan oleh nomor .. A. 1, 2 B. 3, 4 C. 6, 8 D. 9, 10 9. Negara-negara yang berada dikawasan timur tengah seperti Arab Saudi dan Uni Emirat Arab memiliki pendapatan perkapita tinggi, namun secara umum negara-negara tersebut masih tergolong negara berkembang. Hal tersebut dikarenakan negaranegara tersebut masih menunjukkan karakteristik negara berkembang seperti berikut ini ... . A. masih banyak penduduknya yang bekerja di sektor pertanian B. perekonomiannya masih sangat tergantung pada ekspor bahan mentah (minyak) C. masyarakatnya sudah mampu memenuhi kebutuhan primer dan tersier D. masih banyak penduduknya yang bekerja di luar sektor primer 10. Dengan melihat peta kontur kita dapat mempertimbangkan dalam pembuatan jalan, yaitu dengan cara ..... A. memilih wilayah yang mempunyai garis kontur renggang B. memilih wilayah yang mempunyai garis kontur rapat C. memilih wilayah yang mempunyai garis kontur yang jaraknya sama D. memilih wilayah yang mempunyai garis kontur tinggi
11.
Pada Peta contour disamping menunjukkan kenampakan alam berupa …… A. cekungan B. perbukitan C. sungai D. danau
12. Salah satu ciri dataran tinggi bila diperhatikan dari peta topografi atau peta kontur adalah ... . A. angka penunjuk kontur kecil dan jarak antarkontur renggang B. angka penunjuk kontur kecil dan jarak antarkontur rapat C. angka penunjuk kontur besar dan jarak antarkontur rapat D. angka penunjuk kontur besar dan jarak antarkontur renggang 13. Kawasan Asia Tenggara memiliki sumber daya laut yang cukup luas. Hampir semua negara di kawasan Asia Tenggara memiliki wilayah perairan laut, kecuali .... A. Vietnam B. Kampoja C. Myanmar
D. Laos 14. Perhatikan peta disamping! Samudra yang mempunyai karakteristik terletak di daerah bujur Barat dan memiliki kawasan yang diyakini sebagai pusat medan magnet bumi ditunjukkan pada huruf .. A. D B. C C. B D. A
15. Salah satu bukti bangsa Indonesia masih berada pada masa pra-aksara adalah … A. Ditemukannya batu nisan Fatimah binti Maemun di Leran Gresik B. Pada masa kekuasan Mataram kuno masih menggunakan sistem barter C. Bangsa Indonesia masih mengenal kepercayaan animisme dan dinamisme D. Lukisan berupa gambar tangan manusia dan hewan di gua Leang-Leang Sulawesi Selatan 16. Fosil ini ditemukan oleh Dr. Eugene Dubois di Trinil (Jawa Timur) berupa tempurung kepala, tulang rahang dan tulang paha kiri. Fosil ini menunjukan jenis manusia yang sudah berjalan tegak. Fosil ini kemudian digolongkan ke dalam jenis …. A. Megantopus paleojavanicus B. Pithecanthropus erectus C. Homo soloensis D. Home sapiens 17. Di bawah yang bukan merupakan penyebab runtuhnya kerajaan Majapahit adalah …. A. Ekspedisi Pamalayu dari kerajaan Singhasari yang ingin melemahkan Majapahit dengan cara menjalin hubungan dengan Melayu B. Wafatnya Hayam Wuruk dan tidak ada penerus yang lebih cakap lagi dalam memerintah kerajaan C. Perebutan kekuasaan dikalangan keluarga kerajaan, sehingga kondisi kerajaan tidak terjaga D. Berkembangnya agama Islam sehingga banyak daerah kekuasaan Majapahit yang melepaskan diri 18. Perhatikan bukti peninggalan-peninggalan kekuasaan Islam di bawah ini ! 1. Mesjid Baiturrahman di Aceh 2. Keraton Yogyakarta 3. Upacara malam satu suro 4. Hikayat Hang Tuah 5. Mesjid Kudus Berdasarkan data di atas, bukti peninggalan kekuasaan Islam yang mengalami proses akulturasi ditunjukan oleh nomor …. A. 1 dan 2 B. 3 dan 5 C. 1 dan 4 D. 1 dan 5
19. Salah satu taktik yang dilakukan VOC dan berhasil meruntuhkan kesultanan Banten adalah … A. Melarang rakyat Banten untuk berjualan di Batavia B. Membakar gudang persedian makanan pasukan kesultanan Banten C. Bekerjasama dengan Sultan Haji untuk menjatuhkan Sultan Ageng Tirtayasa
D. Membangun benteng Speelwijk untuk mempertahankan diri dari serangan rakyat Banten 20. Perhatikan kebijakan-kebijakan pemerintah kolonial di bawah ini ! 1. Membangun ruas jalan raya Anyer-Panarukan 2. Membangun armada militer yang kuat 3. Menggalakan penyerahan hasil bumi Kebijakan di atas berlaku pada masa pemerintahan …. A. Herman Willem Daendels B. Thomas Raffles C. Van den Bosh D. Douwes Dekker 21. Partai-partai pergerakan nasional di Indonesia yang menggunakan taktik kooperasi dan partai-partai yang menggunakan taktik non kooperasi mempunyai persamaan dalam hal …. A. Struktur organisasinya B. Modal perjuangannya C. Tujuan perjuangannya D. Sikap perjuangannya 22. Di bawah ini yang bukan merupakan peristiwa menjelang proklamasi kemerdekaan Indonesia adalah …. A. Penculikan Soekarno dan Hatta oleh golongan muda di Rengasdengklok B. Rapat golongan muda di ruang Mikrobiologi Jl. Pegangsaan Timur C. Perumusan naskah proklamasi di rumah Laksamana Maeda D. Rapat raksasa di lapangan IKADA 23. Naskah proklamasi kemerdekaan Indonesia disusun di rumah Laksamana Maeda karena …. A. Laksamana Maeda memberikan jaminan perlindungan di rumahnya bagi anggota PPKI B. Penguasaan Jepang ingin mengawasi penyusunan naskah proklamasi C. Golongan nasionalis ingin mendapatkan ijin dari pemerintah Jepang D. Laksamana Maeda merupakan wakil dari pemerintahan Jepang 24. Secara khusus, Perang Dunia II di kawasan Eropa disebabkan oleh ... . A. terbunuhnya putra mahkota Austria B. serangan Jerman terhadap kota Danzig di Polandia C. serangan Jepang terhadap pangkalan Sekutu di Hawai D. politik mencari kawan di antara negara-negara Eropa 25. Faktor –faktor yang menyebabkan terjadinya konflik antara Indonesia dan Belanda pasca kemerdekaan adalah sebagai berikut, kecuali …. A. Sekutu dan NICA melakukan provokasi dan terror terhadap bangsa Indonesia B. Timbulnya semangat antikolonialisme di kalangan rakyat Indonesia C. Belanda ingin membalas kekalahannya atas Jepang di Kalijati Subang D. Belanda melancarkan agresi militer terhadap teritorial Republik Indonesia 26. Pada masa antara tahun 1950-1959 telah terjadi pergantian kabinet sebanyak tujuh kali, masing-masing kabinet hanya berkuasa rata-rata satu tahun. Kabinet Ali Sastroamodjoyo I misalnya, walaupun hanya berumur 2 tahun namun ada prestasi besar bagi bangsa Indonesia di mata internasional, yaitu …. A. Pemberontakan yang dilakukan oleh DI/TII di Jawa Barat B. Menyelenggarakan Konfrensi Asia-Afrika (KAA) C. Penandatangan persetujuan Mutual Security Act (MSA) D. Suksesnya Pemilu pertama di Indonesia
27. Irian Barat adalah daerah yang menjadi incaran dan ingin menjadi kekuasaan Belanda setelah Indonesia merdeka. Hal ini menjadi salah satu pekerjaan berat bagi bangsa Indonesia yang baru berusia 5 tahun kemerdekaannya. Bangsa Indonesia tentu saja melakukan perjuangan untuk merebut Irian Barat dari genggaman Belanda, salah satunya melalui jalur diplomasi tetapi selalu menemui kegagalan. Oleh karena itu bangsa Indonesia melakukan konfrontasi politik yaitu …. A. Pemerintah Indonesia melarang beredarnya terbitan berbahasa Belanda B. Pemogokan buruh secara total pada perusahaan-perusahaan Belanda di Indonesia C. Serangan terbuka terhadap induk militer Belanda dan menduduki semua pos pertahanannya D. Pemutusan hubungan secara diplomatik dengan Belanda 28. Latar belakang terjadinya pemberontakan DI/TII di Jawa Barat adalah …. A. Tidak harmonisnya hubungan pusat dan daerah B. Kekecewaan terhadap hasil perundingan Renville C. Ingin menggulingkan pemerintahan Presiden Soekarno D. Ambisi Kahar Manuzakar menduduki kepemimpin dalam APRIS 29. Penyebab utama runtuhnya Kekuasaan Orde Baru adalah … A. Aksi mahasiswa besar-besaran sehingga mengganggu stabilitas nasional B. Kekuasaan pemerintah yang dipimpin presiden Soeharto yang otoriter C. Terbongkarnya kasus korupsi, kolusi dan nepotisme di kalangan pejabat Negara D. Terjadinya krisis moneter di dunia yang menimbulkan permasalahan di berbagai bidang 30. Akhir-akhir ini sering terjadi perkelahian antarpelajar, dampak negatif akibat perkelahian antarpelajar adalah.... A. prestasi siswa menurun B. proses pembelajaran menjadi tidak nyaman C. proses demokrasi siswa terkekang D. kualitas pendidikan menjadi menurun 31. Seseorang yang sering melakukan kejahatan dengan menganiaya atau membunuh namun tidak merasa menyesali perbuatannya, maka perbuatan yang melatar belakangi adalah ... A. pengaruh lingkungan B. keinginan untuk di puji C. pengaruh media massa D. sikap mental yang tidak sehat 32. Peran pranata politik sebagai sarana komunikasi berpolitik dalam kehidupan dapat dilihat pada .... A. kesadaran rakyat membayar pajak B. rakyat memilih gubernur dan wakil gubernur C. penuntasan wajib belajar 9 tahun D. usulan kaum buruh tentang kenaikan upah 33. Selo Soemardjan menjelaskan bahwa perubahan sosial adalah segala perubahan pada lembaga-lembaga kemasyarakatan di dalam suatu masyarakat yang memengaruhi sistem sosialnya, termasuk di dalamnya nilai-nilai, sikap, dan pola perilaku di antara kelompokkelompok dalam masyarakat. Dibawah ini yang merupakan pendorong terjadinya perubahan sosial adalah .... A. Kurangnya Hubungan dengan Masyarakat Lain B. Rasa Takut Terjadinya Kegoyahan pada Integritas Kebudayaan C. Adanya Kepentingan-Kepentingan yang Telah Tertanam dengan Kuat D. Heterogenitas Penduduk
34. Era globalisasi akan cepat berpengaruh dan direspon pada masyarakat yang mempunyai tipe ... A. statis, dinamis, dan demokrasi B. dinamis, statis, dan inovatif C. dinamis, inovatif, dan demokratis D. inovatif, demokratis, dan statis 35. Berbagai proses perubahan sosial budaya akibat pengaruh globalisasi ada yang membawa kemajuan (progession) maupun kemunduran (regession). Contoh bentuk perubahan sosial budaya yang membawa kearah kemajuan (progession) adalah ..... A. adanya internet memudahkan terjadinya cyber crime B. pembangunan pasar modern yang nyaman C. terjadinya urbanisasi yang ada dijakarta D. pembangunan mall yang mematikan pasar tradisional 36. Perhatikan data dibawah ini dengan seksama! I. Membuat analisis pasar II. Memperhatikan kemampuan atau daya beli III. Membeli barang secara langsung dari produsen IV. Menghasilkan barang atau jasa yang bermutu V. Barang yang akan dijual disesuaikan dengan selera dan kebutuhan masyarakat VI. Memperhatikan perbandingan manfaat dan nilai Berdasarkan data diatas yang termasuk kedalam prinsip ekonomi produsen ditunjukan bagian …. A. I dan IV B. II dan VI C. III dan V D. III dan IV 37. Perhatikan tabel data dibawah ini ! No A B 1 Mengutamakan perkumpulan orang- Hak suara berdasarkan modal orang 2 Mengutamakan perolehan laba Pembagian laba berdasarkan jasa partisifasi anggota 3 Pembagian laba berdasarkan modal Setiap anggota memiliki hak yang sama Berdasarkan pada tabel diatas, yang termasuk dalam ciri-ciri Koperasi ditunjukan pada kolom .... A. A1 dan B1 B. A1 dan B2 C. A2 dan B3 D. A3 dan B1 38. Perhatikan ciri-ciri pasar berdasarkan bentuk/struktur dibawah ini dengan seksama! No
A
B
C
Hanya ada beberapa Barang yang Hanya ada satu 1 perusahaan yang diperjualbelikan penjual mendominasi pasar bersifat homogen Sulit untuk masuk ke pasar karena Harga ditentukan Pembeli bebas 2 investasinya sangat oleh perusahaan memilih produk tinggi Berdasarkan tabel diatas ciri-ciri pasar oligopoly ditunjukan pada kolom …. A. D B. C C. B
D Terdapat penjual
banyak
Terdapat diferensiasi produk
D. A 39. Seorang wajib pajak mempunyai objek pajak berupa tanah dengan nilai Rp. 50.000.000 dan bangunan senilai 60.000.000, hitunglah berapa besarnya pajak bumi bangunan yang tertanggung oleh wajib pajak tersebut jika diketahui NJOPTKP Rp. 8.000.000 dan NJKP 20% …. A. Rp. 1.200 B. Rp. 12.000 C. Rp. 1.020.000 D. Rp. 10.200.000 40. Dibawah ini adalah ciri-ciri dari system ekonomi I. Kegiatan ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pokok II. Terdapat persaingan bebas antar pengusaha III. Modal masih terbatas IV. Kemungkinan terjadinya monopoli sangat kecil V. Kegiatan perekonomian diatur dan dikuasai oleh negara VI. Kegiatan ekonomi melibatkan pemerintah, masyarakat atau swasta VII. Modal memegang peranan penting dalam kegiatan ekonomi Berdasarkan data diatas yang termasuk ciri-ciri dari sistem perekonomian campuran ditunjukan pada nomor …. A. I dan II B. III dan VII C. II dan VII D. IV dan VI 41. Jika harga semakin tinggi maka jumlah barang atau jasa yang ingin dijual oleh produsen semakin banyak, berdasarkan kenyataan tersebut kurva yang tepat untuk menggambarkan keadaan tersebut adalah: A. C.
B.
D.
42. Perhatikan cara kegiatan ekonomi dibawah ini dengan seksama! a. Orang-orang yang akan melakukan pertukaran harus memiliki barang yang akan ditukarkan. b. Orang-orang yang akan melakukan pertukaran harus saling membutuhkan barang yang akan dipertukarkan tersebut pada waktu yang sama. c. Barang-barang yang akan dipertukarkan harus mempunyai nilai yang sama. Berdasarkan fakta / data diatas transaksi yang terjadi adalah dengan menggunakan system …. A. Barter B. Uang barang C. Uang logam D. Uang kertas
43. Di desa, Pak Karim panen jeruk. Padahal anak Pak Karim sekolah di kota. Pak Karim ingin agar anaknya dapat menikmati panen jeruk tersebut, tetapi tidak mungkin mengantarkan jeruk ke kota karena terburu busuk. Akhirnya Pak Karim menjual jeruknya, kemudian mengirimkan uangnya pada anaknya untuk membeli jeruk di kota. Pada contoh ini, uang mempunyai fungsi sebagai alat …. A. penunjuk kekayaan B. pemindah kekayaan C. pembentuk kekayaan D. pencipta kesempatan kerja 44. Menurut Pasal 2 Undang-Undang No. 7 Tahun 1992 tentang Perbankan fungsi dan tujuan, Bank tersebut, memiliki tiga tugas utama Bank yang juga dikenal dengan produk-produk Bank yaitu Bank sebagai Penghimpun Dana Masyarakat (Kredit Pasif), Bank sebagai Penyalur Dana Masyarakat (Kredit Aktif), dan Bank sebagai Perantara dalam Lalu Lintas Pembayaran, dibawah ini yang bukan termasuk ke dalam fungsi Bank sebagai penghimpun dana dari masyarakat ditunjukan pada pilihan …. A. Kredit rekening Koran B. Deposit automatic roll over C. Deposito berjangka (time deposit) D. Rekening koran/giro (demand deposit) 45. Menurut pasal 13 dan 14 Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998, Bank Perkereditan Rakyat (BPR) mempunyai tugas dan larangan BPR, berdasarkan pasal tersebut dibawah ini yang termasuk kedalam tugas BPR adalah …. A. Melakukan penyertaan modal B. Melakukan usaha perasuransian C. Melakukan usaha dalam valuta asing D. Menyediakan pembiayaan bagi nasabah berdasarkan prinsip bagi hasil 46. Dalam pasar modal dikenal istilah emiten, adapun yang dimaksud dengan emiten adalah .... A. bukti kepemilikan atas suatu perusahaan B. pihak yang melakukan penjualan surat-surat berharga C. efek yang diterbitkan oleh suatu perusahaan yang memberikan hak kepada pemegang efek untuk membeli saham langsung dari perusahaan tersebut dengan harga dan waktu yang telah ditetapkan D. hak dari pemegang saham yang ada untuk membeli saham baru yang akan diterbitkan oleh perusahaan sebelum saham tersebut ditawarkan kepada pihak lain atau hak memesan efek terlebih dahulu 47. Tn. Rundi Wahyudi memperoleh hadiah sebanyak US $ 5.000,00 Jika kurs jual Rp 9.600,00 dan kurs beli Rp 9.450,00 maka hadiah yang diperoleh Tn. Rundi Wahyudi setara dengan .... A. Rp 4.725.000,00 B. Rp 5.072.500,00 C. Rp 47.250.000,00 D. Rp 57.250.000,00 48. Di bawah ini adalah data yang berkaitan dengan kegiatan perdagangan luar negeri. 1. Promosi dagang keluar negeri. 2. Meningkatkan cadangan devisa 3. Mengadakan perjanjian internasional 4. Semakin majunya lembaga keuangan. 5. Menciptakan iklim usaha yang kondusif 6. Eksploitasi besar besaran sumber daya alam Dari data kegiatan perdagangan luar negeri di atas yang merupakan kebijakan pemerintah Indonesia untuk meningkatkan eskport adalah tercantum dalam nomor .... A. 1 , 2 dan 3 C. 2 , 4 dan 6 B. 1 , 3 dan 5 D. 3 , 4 dan 5
49. Dibawah yang bukan termasuk ke dalam fungsi kerjasama ekonomi antar negara adalah …. A. Menyebarluaskan hasil produksi suatu negara ke negara lain B. Memperoleh hasil produksi yang tidak dapat diproduksi di dalam negeri C. Terjalin persahabatan dan saling membantu di antara bangsa-bangsa di dunia D. Adanya pola konsumsi masyarakat yang meniru konsumsi negara yang lebih maju 50. Pada tanggal 08 Agustus 1967 di Bangkok dibentuklah sebuah wadah organisasi kerjasama bagi negaranegara yang berada dikawasan Asia Tenggara yang dikenal dengan nama ASEAN. Dibawah ini negara yang bukan pendiri ASEAN adalah …. A. Fhilipina B. Kamboja C. Indonesia D. Singapura