PERANCANGAN SISTEM PEMINJAMAN BUKU PERPUSTAKAAN MENGGUNAKAN VISUAL BASIC 6.0 STUDI KASUS MIN DEMANGAN KOTA MADIUN (09211028)Hendro1 (09211024) Argo Tri Hanggono2 1 S1 Jurusan Teknik Informatika. Sekolah Tinggi Teknologi Dharma Iswara Madiun Email :
[email protected] 2 S1 Jurusan Teknik Informatika. Sekolah Tinggi Teknologi Dharma Iswara Madiun Email :
[email protected]
ABSTRAK MIN Demangan Kota Madiun merupakan salah satu Madrasah Ibtidaiyah Negeri yang sedang berkembang. Dalam perkembangannya ini salah satunya mengacu pada perbaikan sarana dan prasarana serta layanan pendidikan yang ada. Pelayanan pendidikan yang paling menonjol di Madrasah ini adalah Perpustakaan. Akan tetapi sistem dan prosedur yang berjalan di perpustakaan ini masih menggunakan tulisan tangan. Dalam meningkatkan proses perkembangannya itulah maka penulis membangunan sistem informasi perpustakaan menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic 6.0. Sedangkan metode aliran data sistem menggunakan metode terstruktur, dimana perangkatnya adalah DFD (Data Flow Diagram) untuk menggambarkan model fungsional dan flowmap untuk menggambarkan alur dari prosedur yang ada. Tujuan yang ingin dicapai dari pembangunan sistem informasi perpustakaan ini adalah memperkenalkan agar layanan peminjaman buku kepada siswa dapat dilakukan dengan baik tanpa ada manipulasi data. Kata Kunci : Sistem Peminjaman Buku Perpustakaan, Visual Basic. I. Pendahuluan 1.1 Latar Belakang Dalam era perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di berbagai bidang yang pesat saat ini, sangat penting artinya guna membantu setiap operasi, seperti proses pengolahan data. Penggunaan komputer untuk menyusun dan membuat program-program yang dapat membantu dan menyederhanakan kegiatan instansi-instansi dalam pemerintah juga semakin luas dan kompleks. Sebagai contoh proses pengolahan data buku pada perpustakaan. Dengan kemampuan yang dimiliki, komputer akan membantu menyelesaikan kegiatan tersebut dengan cepat, sehingga efisiensi kerja dapat lebih ditingkatkan. Selain itu, dengan menggunakan sistem komputerisasi akan dapat mempermudah operator dalam mengoperasikan data serta mempermudah proses pengolahan buku perpustakaan.
1
Berdasar latar belakang diatas maka penulis membuat laporan ini dengan judul “Sistem Aplikasi Perpustakaan MIN Demangan Kota Madiun Menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0”. 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang diatas, penulis mengangkat rumusan masalah yaitu : a. Bagaimana sistem aplikasi perpustakaan MIN Demangan Kota Madiun menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0 ? 1.3 Batasan Masalah Agar penulisan laporan hasil ini tidak menyimpang dari tujuan semula serta menghindari permasalahan-permasalahan yang lebih kompleks, maka penulis membatasinya. Adapun batasan permasalahan yang diambil penulis adalah mengenai proses pengolahan buku, anggota, transaksi peminjaman maupun pengembalian, serta data operator perpustakaan dengan menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0. 1.4 Tujuan dan Manfaat a. Bagi Mahasiswa Sebagai sarana mendapat pengalaman kerja dan untuk mengubah wawasan yang didapatkan selama masa perkuliahan yang dapat diterapkan dalam dunia kerja. Mengetahui suasana kerja secara langsung. b. Bagi Lembaga Sebagai media sosialisasi antara lembaga dengan instansi pemerintah. Menyesuaikan kurikulum lembaga untuk memenuhi kebutuhan kerja. Mengetahui kemampuan mahasiswa ataupun mahasiswinya. c. Bagi Instansi Untuk meringankan atau membantu menyelesaikan pekerjaan yang ada di MIN Demangan Kota Madiun dengan dibuatnya perancangan sistem peminjaman buku, yang kedepannya bisa di implementasikan dengan pembuatan program aplikasi perpustakaan berdasarkan perancangan tersebut 1.5 Metodologi Penelitian Metodologi yang digunakan untuk mencapai tujuan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Observasi Teknik pengumpulan data dengan melakukan pengamatan di MIN Demangan Kota Madiun umumnya dan Perputakaan Madrasah khususnya. 2. Wawancara Mengadakan wawancara dengan bagian pengolahan data perpustakaan di MIN Demangan Kota Madiun mengenai hal-hal yang menyangkut pembuatan program. 3. Dokumentasi
2
Dalam menyelesaikan laporan ini, penulis mengumpulkan data dari MIN Demangan Kota Madiun yang bersangkutan terutama mengenai proses pengolahan yaitu tentang pengolahan buku perpustakaan. 4. Kepustakaan (Library Research) Dalam meyelesaikan laporan ini, penulis menggunakan buku-buku yang ada untuk digunakan sebagai acuan dalam pembuatan program juga berpedoman pada program yang telah ada untuk diterapkan pada program yang dibuat. II. Tinjauan Pustaka Pengertian Sistem Sistem adalah suatu kumpulan elemen-elemen yang saling terkait dan bekerjasama untuk memproses masukan (input) yang ditujukan kepada sistem tersebut dan mengolah masukan tersebut sampai menghasilkan keluaran (output) yang diinginkan (Kristanto, 2003:2). Elemen-elemen yang terdapat dalam sistem meliputi Input, Proses dan Output. Berdasarkan elemen-elemen di atas, hubungan antara elemen-elemen dalam sistem dapat dilihat pada gambar dibawah ini.
Input
Sistem Aplikasi Perpustakaan
Output
Jenis Sistem : a. Sistem Abstrak dan Sistem Fisik Sistem abstrak merupakan sistem yang tidak bisa dilihat secara mata biasa dan biasanya sistem ini berupa pemikiran atau ide-ide. Contoh dari sistem abstrak ini adalah filsafat. Sistem fisik merupakan sistem yang bisa dilihat secara mata biasa dan biasanya sering digunakan oleh manusia. Contoh dari sistem fisik ini adalah sistem akuntansi, sistem komputer dan sebagainya. b. Sistem Alamiah dan Sistem Buatan Sistem alamiah merupakan sistem yang terjadi karena pengaruh alam. Misalnya sistem rotasi bumi, sistem grafitasi dan sebagainya. Sistem buatan merupakan sistem yang dirancang dan dibuat oleh manusia. Misalnya sistem pengolahan gaji. c. Sistem Tertutup dan Sistem Terbuka Sistem tertutup adalah sistem yang tidak berhubungan dengan bagian luar sistem dan biasanya tidak terpengaruh oleh kondisi di luar sistem. Sedangkan sistem terbuka merupakan sistem yang berhubungan dengan bagian luar sistem.
3
Desain Sistem : a. Statement Of Purpose (SOP) Statement of Purpose (SOP) berisi diskripsi tekstual fungsi sistem secara global. b. Daftar Kejadian (Event List) Daftar kejadian digambarkan dalam bentuk kalimat sederhana dan berfungsi untuk memodelkan kejadian yang terjadi dalam lingkungan sehari-hari dan membutuhkan tanggapan atau respon dari sistem. c. Diagram Konteks (Context Diagram) Suatu diagram sederhana yang menggambarkan hubungan antara entity luar, masukan dan keluaran dari sistem. Diagram konteks direpresentasikan dengan lingkaran tunggal yang mewakili keseluruhan sistem. d. Data Flow Diagram (DFD) Suatu modal logika data atau proses yang dibuat untuk menggambarkan darimana asal data dan kemana tujuan data yang keluar dari sistem, dimana data disimpan, proses apa yang menghasilkan data tersebut dan interaksi antara data yang tersimpan dan proses yang dikenakan pada data tersebut. DFD menggambarkan penyimpangan data dan proses yang mentransformasikan data. DFD menunjukkan hubungan antara data pada sistem dan proses pada sistem. III. Perancangan Sistem 1. Diagram Konteks Diagram konteks merupakan gambaran secara umum mengenai sebuah sistem yang dirancang secara global, yaitu suatu diagram yang mempersentasikan atau mengambarkan hubungan antara sistem dengan luar lingkungan luar sistem yang mempengaruhi operasi sistem. Sistem ditunjukan dalam satu lingkungan yang mengamabarkan keseluruhan proses dalam sistem dan hubungannya dengan entitas. Berikut ini Diagram konteks yang sedang berjalan di perpustakaan. lap_pengembalian_buku data_pengembalian_buku
username_password
0 laporan_data_buku
otentikasi_ok data_buku admin
lap_data_buku
sistem perpustakaan
laporan_pinjam_buku kepsek
data_siswa laporan_pengembalian_buku lap_data_siswa
+ data_pinjam_buku lap_pinjam_buku
4
Gambar 11 Konteks Diagram
2. DFD a. DFD level 1 data_admin
admin_diterima 1 admin username_password
admin
login
otentikasi_ok
dt buku dt buku diterima 2 admin data_buku
entry data buku
lap_data_buku
admin
laporan_data_buku dt siswa kepsek data siswa diterima 3 admin data_siswa
entry data siswa
admin lap_data_siswa
dt pinjam buku
transaksi pinjam sukses 4 admin data_pinjam_buku
transaksi pinjam
admin lap_pinjam_buku
laporan_pinjam_buku
dt pengembalian buku
kepsek
pengembalian sukses data_pengembalian_buku admin
5 transaksi pengembalia n buku
lap_pengembalian_buku
admin
laporan_pengembalian_buku
kepsek
5
Gambar 12 DFD level 1
IV. Implementasi Sistem Menu Utama
Form Menu Utama
Form Anggota
6
Form Anggota
Form Data Buku
Form Data Buku Form transaksi peminjaman
7
Form transaksi peminjaman
Transaksi pengembalian
Gambar 27 Form transaksi pengembalian
Form Transaksi Pengembalian Laporan 8
Laporan data buku
V. Kesimpulan dan Saran A. Kesimpulan Masalah yang dihadapi dalam pengolahan buku di perpustakaan MIN Demangan Kota Madiun adalah kurang efektif dan efisien dikarenakan masih menggunakan sistem penulisan tangan. Disana sebenarnya telah ada program tetapi masih uji coba, dan untuk menjalankannya perlu registrasi terlebih dahulu. Karena permasalahan diatas, maka penulis membuat program pengolahan buku perpustakaan yang mampu meningkatkan efektivitas dan efisiensi waktu dengan menggunakan Bahasa Pemrograman Microsoft Visual Basic 6.0. B. Saran Berdasarkan kesimpulan diatas, maka penulis memiliki beberapa saran sebagai berikut : 1. Dari permasalahan yang di angkat penulis diharapkan kepada pengelola perpustakaan bisa menambah Event List yang kiranya dapat menambah kesempurnaan aplikasi perpustakaan ini dan diserahkan ke penulis untuk langkah peng-upgrade-annya. 2. Demi stabilitas dan kelancaran program Aplikasi Sistem Perpustakaan ini, tidak diperkenankan: a. Memodifikasi (atau sejenisnya) file system Aplikasi Perpustakaan pada direktorinya. b. Merubah setting-an waktu atau tanggal pada sistem operasi. 3. Spesifikasi minimal yang dapat digunakan untuk menjalankan Aplikasi Sistem Perpustakaan ini adalah sebagai berikut : a. Prosesor : Pentium III 533 GHz (atau lebih) dan AMD seri Duron (atau lebih). 9
b. RAM : 128 Mb c. Harddisk : Sisa ruang 256 Mb d. Monitor : Resolusi layar 1024 x 768 pixel. 4. Keuntungan program Aplikasi Sistem Perpustakaan ini : a. Adanya laporan data peminjam memberi kemudahan kepada pegawai untuk mengetahui daftar anggota yang meminjam buku. b. Penggunaan yang mudah (User Friendly). c. Adanya pencarian data anggota memudahkan dalam transaksi peminjaman dan pengembalian praktek.
DAFTAR PUSTAKA Daryanto, 2003 Belajar Komputer Visual Basic, CV. Yarma Widya, Bandung. Hengky, Alexander Mangkulo, 2003 Membuat Aplikasi Stok Inventory dengan VBA Access 2003, PT. Elex Media Komputindo, Jakarta. Sri Harini, M.Si. dkk, 2007 Metode Statistika, Prestasi Pustaka Raya, Jakarta. Wahana Komputer, 2002 Pemprograman Visual Basic 6.0, Penerbit Andi, Yogyakarta.
10