WEBSITE PENGELOLA PAUD UPTD DIKPORA KECAMATAN SEBERANG ULU I PALEMBANG Monica Ibrahim Novianti Rahma Diana Jurusan Sistem Informasi STMIK PalComTech Palembang Abstrak UPTD Dikpora Kecamatan Seberang ULU I merupakan suatu badan pemerintahan yang ada di Provinsi Sumatera Selatan yang mempunyai tugas untuk melaksanakan tugas sebagian tugas operasional Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga di wilayah kecamatan sesuai dengan kewenangan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku. UPTD Dikpora Kecamatan SU I ada divisi Penilik PNFI. PAUD pun dibina oleh divisi penilik PNFI. PNFI merupakan singkatan dari Pendidikan Non Formal Indonesia. Penilik PNFI UPTD melakukan pendataan pada PAUD dan lembaga pendidikan non formal/informal lainnya 1 tahun sekali. Sebelum melakukan pendataan penilik akan menyebarkan surat pemberitahuan kepada setiap ketua/pemimpin PAUD yang berada di kecamatan seberang ulu I bahwa mereka akan melakukan kunjungan untuk memonitoring PAUD tersebut. Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di kec SU I sebanyak 37 PAUD. Dengan banyaknya PAUD yang akan didata kurang efisien bila tidak ada backup data dari setiap PAUD. Sehingga diperlukan suatu aplikasi berbasis web sebagai alat bantu penyajian hasil pendataan PAUD dan sekaligus dapat mempermudah dalam menyajikan informasi antara pengelola PAUD dan pihak penilik. Adapun teknik pengumpulan data adalah wawancara dan dokumentasi , sedangkan tahap pengembangan sistem menggunakan metode waterfall. Aplikasi berbasis web ini akan membantu penyajian hasil pendataan PAUD dan sekaligus dapat mempermudah dalam menyajikan informasi yang tepat dan up to date secara online, serta sebagai sarana komunikasi sesama pengelola PAUD dan pihak penilik. Kata Kunci : UPTD Dikpora, PNFI, Berbasis Web, Waterfall.
PENDAHULUAN PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia 6 tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki jenjang pendidikan lebih lanjut. PAUD juga merupakan salah satu jenis Pendidikan Luar Sekolah (PLS), termasuk pada satuan kelompok belajar tetapi bukan merupakan persyaratan masuk TK atau SD. Pada UPTD Dikpora Kecamatan Seberang Ulu (SU) I (Unit Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kecamatan Seberang Ulu I) juga memiliki tugas untuk mengembangkan bibit-bibit siswa berprestasi baik dalam bidang akademik maupun non akademik dengan memantau dan mengkoordinir lembaga pendidikan formal (seperti : SD, SMP) maupun non formal (seperti : PAUD, PKBM, Kursus) yang ada pada Kecamatan Seberang Ulu I. UPTD Dikpora Kecamatan SU I memiliki 3 divisi yaitu divisi Tata usaha, Pengawas, dan Penilik PNFI (Penilik Pendidikan Non Formal/Informal). PAUD pun dibina oleh divisi penilik PNFI. PNFI merupakan singkatan dari Pendidikan Non Formal Indonesia.
1
Pemilik PNFI UPTD melakukan pendataan pada PAUD dan lembaga pendidikan non formal/informal lainnya 1 tahun sekali. Sebelum melakukan pendataan penilik akan menyebarkan surat pemberitahuan kepada setiap ketua/pemimpin PAUD yang berada di Kecamatan Seberang Ulu I bahwa mereka akan melakukan kunjungan untuk memonitoring PAUD tersebut. Lalu jika hasil monitoring PAUD tersebut dibawah rata-rata maka pihak penilik akan melakukan pembinaan terhadap PAUD yang bersangkutan. Hasil evaluasi monitoring data PAUD pun akan dikirim ke pihak Dinas Pendidikan Provinsi (UPTD Disdikpora) sebagai laporan yang wajib diserahkan oleh pihak UPTD Dikpora Kecamatan Seberang Ulu I.Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kecamatan Seberang Ulu I sebanyak 37 PAUD.
Gambar 1. Grafik Jumlah PAUD Dengan banyaknya PAUD yang akan didata kurang efisien bila tidak ada backup data laporan bulanan dari setiap PAUD yang berada di Kecamatan Seberang Ulu I, berupa identitas PAUD, data pengelola, data pendidik, jumlah tenaga ahli, jumlah peserta didik, frekuensi layanan dalam satu minggu, sarana, layanan kesehatan dan gizi, program parenting, bantuan sosial dan bantuan lain, data peserta didik dan data monitoring yang telah di lakukan dan juga memiliki resiko kehilangan data yang telah di rekap. Oleh karena itu, diperlukan suatu aplikasi berbasis web sebagai alat bantu penyajian hasil pendataan PAUD dan sekaligus dapat mempermudah dalam menyajikan informasi yang tepat dan up to date secara online, serta sebagai sarana komunikasi sesama pengelola PAUD dan pihak penilik. LANDASAN TEORI Website Menurut Hidayat (2010:2), Website atau situs dapat diartikan sebagai kumpulan halaman-halaman yang digunakan untuk menampilkan informasi teks, gambar diam atau gerak, animasi, suara dan atau gabungan dari semuanya, baik yang bersifat statis maupun dinamis yang membentuk satu rangkaian bangunan yang saling terkait, yang masing-masing dihubungkan
2
dengan jaringan-jaringan halaman. Menurut Yuhefizar (2008:161), Website adalah kumpulan dari halaman web yang terdapat pada satu domain, yang terdiri dari dua atau lebih halaman web. Menurut Tim Wahana Komputer (2010:1), website merupakan sebuah halaman berisi informasi yang dapat dilihat jika komputer anda terkoneksi dengan internet. Jadi penulis menyimpulkan website merupakan sekumpulan halaman informasi yang disediakan melalui jalur internet sehingga bisa diakses di seluruh dunia selama terkoneksi dengan jaringan internet. PAUD Menurut Agus (2009:91), PAUD adalah usia aktif anak sejak lahir, usia satu tahun sampai enam tahun, sekalipun praktiknya sampai pada kegiatan anak usia sepuluh tahun. Menurut Tim Pengembang Ilmu Pendidikan (2007:95), PAUD merupakan sebagai segenap upaya pendidik (orang tua, guru, dan orang dewasa lainnya) dalam memfasilitasi perkembangan dan belajar sejak anak lahir sampai dengan usia enam tahun melalui penyediaan berbagai pengalaman dan rangsangan yang bersifat mengembangkan, terpadu, dan menyeluruh sehingga anak dapat bertumbuh-kembang secara sehat dan optimal sesuai dengan nilai dan norma kehidupan yang dianut. Menurut Syafaruddin (2012:142), Pendidikan Anak Usia Dini adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia delapan tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut. Jadi penulis menyimpulkan PAUD merupakan jenjang pendidikan sebelum jenjang pendidikan dasar yang merupakan suatu upaya pembinaan yang ditujukan bagi anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut, yang diselenggarakan pada jalur formal, nonformal, dan informal. XAMPP Menurut Wicaksono (2008:7), XAMPP adalah sebuah software yang berfungsi untuk menjalankan website berbasis PHP dan menggunakan pengolah data MySQL di komputer lokal. Menurut Alexius (2010:3), XAMPP merupakan sebuah aplikasi PHP, MySQL dan Apache yang diperlukan untuk melakukan instalasi CMS, bahkan di dalam Xampp terdapat pula FFTP Server dan Email Server. Menurut Ramadhan (2006:4), XAMPP merupakan sebuah tool yang menyediakan beberapa paket perangkat lunak ke dalam satu buah paket. Jadi penulis menyimpulkan XAMPP merupakan sebuah "Free Software" yang berarti sebuah perangkat lunak bebas yang dapat mendukung banyaknya sistem operasi, yang merupakan komplikasi dari berbagai macam program. PHPMyAdmin Menurut Mozes (2009:62), PHPMyAdmin adalah sebuah aplikasi dimana orang-orang dapat mengontrol data mereka dan isi web mereka untuk ditampilkan dalam sebuah website yang mereka buat. Menurut Wahyono (2009:111), PHPMyAdmin merupakan salah satu paket aplikasi berbasis web yang digunakan untuk melakukan administrasi MySQL. Menurut Riyanto (2009:12), PHPMyAdmin merupakan aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat database, pengguna (user), memodifikasi tabel, maupun mengimpor database secara cepat dan mudah
3
tanpa harus menggunakan perintah (Command) SQL. Jadi penulis menyimpulkan PHPMyAdmin merupakan sebuah aplikasi open source yang berfungsi untuk memudahkan manajemen MySQL. PHP Menurut Riyanto (2009:12), PHP merupakan salah satu bahasa pemrograman berbasis web. Oleh karena joomla menggunakan bahasa PHP, maka dalam komputer pribadi (PC) harus terinstal bahasa PHP. Menurut Anhar (2010:3), PHP merupakan script yang terintegrasi dengan HTML dan berada pada server (server side HTML embedded scripting). Menurut Farid (2005:1), PHP adalah bahasa pemrograman script sederhana yang digunakan untuk pemrosesan HTML Form di dalam halaman web (web page). Jadi penulis menyimpulkan PHP adalah bahasa pemrograman yang didesain untuk menghasilkan halaman web secara interaktik pada komputer yang menyimpannya / mengeksekusinya, yang disebut dengan web server. MySQL Menurut Riyanto (2009:12), MySQL merupakan salah satu tipe database yang paling banyak diminati para pengembang web. Selain mudah instalasinya, juga database ini mampu meampung record sebanyak ratusan giga. Menurut Anhar (2010:21), MysQL (My Structure Query Language) adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data SQL (Database Management System) atau DBMS dari sekian banyak DBMS, seperti Oracle, MS SQL, Postagre SQL, dan lain-lain. Menurut Tim Wahana Komputer (2010:111), MySQL adalah salah satu aplikasi server yang digunakan untuk memanajemen suatu data dan banyak digunakan khalayak di seluruh dunia. Jadi penulis menyimpulkan MySQL adalah aplikasi untuk sistem manajemen database SQL atau Structured Query Language. HASIL DAN PEMBAHASAN Data Flow Diagram (DFD) Desain Data Flow Diagram (DFD) dibuat untuk mendapatkan gambaran secara umum sistem yang dikembangkan. Diagram Konteks Diagram Konteks digunakan untuk menggambarkan sumber data yang akan diproses dan kemana tujuan data tersebut. Berikut ini merupakan Diagram Konteks Website Pengolahan PAUD UPTD DIKPORA Kec. Seberang Ulu 1 Palembang yang Diusulkan Gambar 5.7 :
4
Gambar 1. Diagram Konteks Data Flow Diagram Level 0 Diagram level 0 digunakan untuk menunjukkan semua proses utama yang menyusun keseluruhan sistem. Berikut ini merupakan Data Flow Diagram Level 0 Website Pengolahan PAUD UPTD DIKPORA Kec. Seberang Ulu 1 Palembang yang Diusulkan Gambar 2 :
5
Gambar 2. DFD Level 0 yang Diusulkan B. Pemodelan Data Berikut adalah gambar ERD digunakan untuk menggambarkan hubungan antara entitas dengan attribute penghubungnya. Entity Relationship Diagram Gambar 3 .
6
Gambar 3. Entity Relationship Diagram ( ERD )
Implementasi Form Login Form Login digunakan untuk masuk ke dalam website pengelola PAUD UPTD Dikpora Kecamatan SU. I Palembang dengan memasukkan Username, Password. Username dan Password terintergrasi dengan Database, sehingga memungkinkan untuk mengganti User dan Password bila dibutuhkan, dan memiliki empat user yaitu Penilik sebagai Administrator dan PAUD, kepala UPTD, kepala DISPORA yang menjadi Operator di aplikasi. Tampilan Form Login dapat dilihat pada gambar 4.
Gambar 4. Form Login Form Identitas Satuan Tampilan form data identitas satuan berfungsi untuk menginput data identitas satuan ke dalam database Operator PAUD di tabel identitas_satuan. Gambar form data identitas satuan dapat dilihat pada gambar 5.
Gambar 5. Tampilan Form Identitas Satuan
8
Form Pengelola Tampilan form data pengelola berfungsi untuk menginput data pengelola ke dalam database Operator PAUD di tabel pengelola. Gambar form data pengelola dapat dilihat pada gambar 6.
Gambar 6.Tampilan Form Pengelola Form Pendidik Tampilan form data pendidik berfungsi untuk menginput data pendidik ke dalam database Operator PAUD di tabel pendidik. Gambar form data pendidik dapat dilihat pada gambar 8.
Gambar 8. Tampilan Form Pendidik Form Jumlah Tenaga Ahli Tampilan form data jumlah tenaga ahli berfungsi untuk menginput data jumlah tenaga ahli ke dalam database Operator PAUD di tabel jumlah_tenaga_ahli. Gambar form data jumlah tenaga ahli dapat dilihat pada gambar 9.
9
Gambar 9. Tampilan Form Jumlah Tenaga Ahli Form Jumlah Peserta Didik Tampilan form data jumlah peserta didik berfungsi untuk menginput data jumlah peserta didik ke dalam database Operator PAUD di tabel jumlah_peserta_didik. Gambar form data jumlah peserta didik dapat dilihat pada gambar 10.
Gambar 10. Tampilan Form Jumlah Peserta Didik Form Frekuensi Layanan Tampilan form data frekuensi layanan berfungsi untuk menginput data frekuensi layanan ke dalam database Operator PAUD di tabel frekuensi. Gambar form data frekuensi layanan dapat dilihat pada gambar 11.
10
Gambar 11. Tampilan Form Frekuensi Layanan Form Sarana Tampilan form data sarana berfungsi untuk menginput data sarana ke dalam database Operator PAUD di tabel sarana. Gambar form data sarana dapat dilihat pada gambar 12.
Gambar 12. Tampilan Form Sarana
11
Form Layanan Kesehatan dan gizi Tampilan form data layanan kesehatan dan gizi berfungsi untuk menginput data layanan kesehatan dan gizi ke dalam database Operator PAUD di tabel layanan_kg. Gambar form data layanan kesehatan dan gizi dapat dilihat pada gambar 13.
Gambar 13. Tampilan Form Layanan Kesehatan dan Gizi Form Program Parenting Tampilan form data program parenting berfungsi untuk menginput data program parenting ke dalam database Operator PAUD di tabel prog_parenting. Gambar form data program parenting dapat dilihat pada gambar 14.
Gambar 14. Tampilan Form Program Parenting
12
Form Bantuan Sosial dan Lain Tampilan form data bantuan sosial dan lain berfungsi untuk menginput data bantuan sosial dan lain ke dalam database Operator PAUD di tabel bantuan_sosial. Gambar form data bantuan sosial dan lain dapat dilihat pada gambar 15.
Gambar 15. Tampilan Form Bantuan Sosial dan Lain Form Peserta Didik Tampilan form data peserta didik berfungsi untuk menginput data peserta didik ke dalam database Operator PAUD di tabel peserta_didik. Gambar form data peserta didik dapat dilihat pada gambar 16.
Gambar 16.Tampilan Form Peserta Didik Form Monitoring Tampilan form data monitoring berfungsi untuk memantau kegiatan PAUD ke dalam database Administrator di tabel monitoring. Gambar form data monitoring dapat dilihat pada gambar 17.
13
Gambar 17. Tampilan Form Monitoring Penutup Berdasarkan hasil penelitian yang telah penulis lakukan di UPTD Dikpora Kecamatan Seberang Ulu I Palembang dan sudah diuraikan dalam penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa penulis membuat Website Pengelola PAUD UPTD Dikpora Kecamatan Sebarang Ulu I Palembang sebagai alat bantu penyajian hasil pendataan PAUD dan sekaligus dapat mempermudah dalam menyajikan informasi yang tepat dan up to date secara online, serta sebagai sarana komunikasi sesama pengelola PAUD dan pihak penilik. DAFTAR PUSTAKA Agus. 2009 . Tips Jitu Mendogeng. Yogyakarta : Kanisus. Anhar. 2010. Panduan Menguasai PHP & MySQL Secara Otodidak. Jakarta Selatan : Media Kita. Farid, Azis, M. 2005. Object Oriented Programming dengan PHP5. Jakarta : PT Elex Media Komputindo. Hidayat, Rahmat. 2010. Cara Praktis Membangun Website Gratis. Jakarta : PT Elex Media Komputindo. Ramadhan, Arief. 2006. Pemrograman Web Database PHP&MySQL. Jakarta : PT Elex Media Komputindo. Riyanto, Slamet. 2009. Membangun Web Portal Multibahasa dengan Joomla 1.5.x. Jakarta : PT Elex Media Komputindo. Sugiarto, Mozes. 2009. Google Cheat. Jakarta : PT Elex Media Komputindo. Syafaruddin. 2012. Pendidikan dan Pemberdayaaan Masyarakat. Medan : Perdana Publishing.
14
Tim Wahana Komputer. 2010. Membangun Website Tanpa Modal. Yogyakarta : Andi. Tim Wahana Komputer. 2010. Paling Dicari: PHP Source Code. Yogyakarta: Andi. Wahyono, Teguh. 2009. Practice Guide: PHP on Windows. Jakarta : PT Elex Media Komputindo. Wicaksono, Yogi. 2008. Membangun Bisnis Online dg Mambo+ CD. Jakarta : PT Elex Media Komputindo. Yuhefizar. 2008. 10 Jam Mengenal Internet,teknologi & Apl+cd. Jakarta : PT Elex media Komputindo.
15