perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
TINJAUAN ANALISIS STABILITAS BENDUNG TETAP (STUDI KASUS BENDUNG NJAEN PADA SUNGAI BRAMBANGAN SUKOHARJO) TUGAS AKHIR
Diajukan sebagai Salah Satu Syarat untuk Memperoleh Gelar Ahli Madya Program D-III Teknik Sipil Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Sebelas Maret Surakarta
Dikerjakan oleh : SULARNO NIM : I 8708011
PROGRAM STUDI D-III INFRASTRUKTUR PERKOTAAN JURUSAN TEKNIK SIPIL FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2011 commit to user i
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
LEMBAR PERSETUJUAN TINJAUAN ANALISIS STABILITAS BENDUNG TETAP (STUDI KASUS BENDUNG NJAEN PADA SUNGAI BRAMBANGAN SUKOHARJO)
TUGAS AKHIR
Dikerjakan Oleh: SULARNO NIM : I 8707011
Telah disetujui untuk dipertahankan Tim Penguji Pendadaran Fakultas Teknik Universitas Sebelas Maret Surakarta
Diperiksa dan disetujui ; Dosen Pembimbing
Ir. J.B SUNARDI WIDJOJO, MSi NIP. 19471230 198410 1 001 commit to user ii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
LEMBAR PENGESAHAN TINJAUAN ANALISIS STABILITAS BENDUNG TETAP (STUDI KASUS BENDUNG NJAEN PADA SUNGAI BRAMBANGAN SUKOHARJO)
TUGAS AKHIR Dikerjakan Oleh: SULARNO NIM : I 8707011
Dipertahankan didepan tim penguji: 1. Ir. J.B SUNARDI WIDJOJO, Msi NIP. 19471230 198410 1 001
:..............................................................
2. Ir. SUYANTO, MM NIP. 19520317 198503 1 001
:..............................................................
3. Ir. SUDARTO, Msi NIP. 19570327 198603 1 002
:..............................................................
Mengetahui, Ketua Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik UNS
Disahkan, Ketua Program D-III Teknik Jurusan Teknik Sipil FT UNS
Ir. BAMBANG SANTOSA, MT NIP. 19590823 198601 1 001
ACHMAD BASUKI, ST, MT NIP. 19710901 199702 1 001
Mengetahui, a.n. Dekan Pembantu Dekan I Fakultas Teknik UNS
KUSNO ADI SAMBOWO, ST, Msc, PhD NIP.19691026 199503 1 002 commit to user iii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
MOTTO ““Sedikit pengetahuan disertai tindakan adalah lebih berharga daripada banyak pengetahuan namun tak ada tindakan apapun……..”
PERSEMBAHAN Tugas Akhir dipersembahkan kepada : Allah SWT, hanya padamulah aku berserah diri, meminta cahaya
penerangan dan ketabahan dalam hidupku Kedua orang tuaku dan kakakku yang tak pernah henti-hentinya memberikan dukungan, semangat, doa serta kasih sayangnya. Inilah persembahanku, semoga bisa selalu menjadi bagian dari banyak kebahagiaan yang kita syukuri „My Dreams‟. … yang menjadikan putus asaku menjadi sebuah semangat untuk maju. Anak –anak kost genk GapLE terimakasih buat bantuannya selama ini. Teman-teman infras ‟08 yang telah memberikan bantuan dan semangatnya dalam penyelesaian Laporan Tugas Akhir ini Seluruh pihak yang telah membantu terselesaikannya Laporan Tugas Akhir ini.
….. ^_^ commit to user iv
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
KATA PENGANTAR Segala puji syukur penyusun panjatkan kepada Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat, taufik serta hidayah-Nya sehingga penyusun dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini dengan judul “TINJAUAN ANALISIS STABILITAS BENDUNG TETAP(STUDI KASUS BENDUNG NJAEN PADA SUNGAI BRAMBANGAN SUKOHARJO)” dengan baik. Dalam penyusunan Tugas Akhir ini, penyusun banyak menerima bimbingan, bantuan dan dorongan yang sangat berarti dari berbagai pihak. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini penyusun ingin menyampaikan rasa terima kasih yang tak terhingga kepada : 1.
Segenap pimpinan Fakultas Teknik Universitas Sebelas Maret Surakarta beserta stafnya.
2.
Segenap pimpinan Jurusan Teknik Sipil Universitas Sebelas Maret Surakarta beserta stafnya.
3.
Segenap pimpinan Program D-III Teknik Sipil Universitas Sebelas Maret Surakarta beserta stafnya.
4.
Ir. JB. Sunardi Widjojo, M.Si. selaku Dosen Pembimbing Tugas Akhir atas arahan dan bimbingannya selama dalam penyusunan tugas ini.
5.
Ir. Koosdaryani, MT., selaku dosen pembimbing akademik yang telah memberikan bimbingannya.
6.
Rekan – rekan dari Teknik sipil semua angkatan dan semua pihak yang telah membantu terselesaikannya laporan Tugas Akhir ini.
Penyusun menyadari bahwa dalam penyusunan Tugas Akhir ini masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, kritik dan saran maupun masukan yang membawa ke arah perbaikan dan bersifat membangun sangat penyusun harapkan. Semoga Tugas Akhir ini dapat memberikan manfaat bagi penyusun khususnya dan pembaca pada umumnya. Surakarta, Juli 2011
Penyusun
commit to user v
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
ABSTRAK
Sularno, 2011. “Tinjauan Analisis Stabilitas Bendung Tetap (Studi Kasus Bendung Njaen pada Sungai Brambangan Sukoharjo)” Tugas Akhir, Jurusan Sipil, Fakultas Teknik Universitas Sebelas Maret Surakarta.. Pembimbing; Ir. JB. Sunardi, M.Si. Bendung Njaen merupakan bendung tetap yang berdiri sejak tahun 1950 yang terletak di Desa Kagokan kecamatan Gatak Sukoharjo. Bendung ini dibangun dengan tujuan meninggikan elevasi muka air sungai Brambangan pada saat musim kemarau, sehingga dapat dimanfaatkan untuk mengairi lahan pertanaian bagi warga setempat. Tapi kini pada tubuh bangunan hilir bendung terjadi kerusakan berupa penggerusan yang dikhawatirkan akan mempengaruhi stabilitas kemanaan bangunan bendung tersebut. Perhitungan Analisis Stabilitas Bendung Nilai Stabilitas pada Kondisi air Normal; Stabilitas terhadap guling (Sf = 2.28 ≥ 1.5); Stabilitas terhadap geser (Sf = 1.96 ≥ 1.5); eksentrisitas pembebanan yang terjadi (e = 0.37 ≤ 1.37); Daya dukung tanah atau Tegangan tanah yang terjadi (σmin = 3.95 t/m2 < 20 t/m2); (σmaks = 6.89 t/m2 <20 t/m2), stabilitas terhadap erosi bawah tanah (piping )(C= 4.49 ≥ 4.0). Nilai Stabilitas pada Kondisi air Banjir ;Stabilitas terhadap guling (Sf = 1.83 ≥ 1.25); Stabilitas terhadap geser (Sf = 2.46 ≥ 1.25); eksentrisitas pembebanan yang terjadi (e = 0.814 ≤ 1.37); Daya dukung tanah atauTegangan tanah yang terjadi (σmin = 2.31 t/m2 < 20 t/m2); (σmaks = 8.99 t/m2 < 20 t/m2), stabilitas terhadap erosi bawah tanah (piping) (C = 5.2 ≥ 4.0). Dari hasil perhitungan Kontrol Stabilitas masih memenuhi syarat dan aman.
Kata kunci: Bendung Tetap
commit to user vi
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
ABSTRACT
Sularno, 2011. "Review of Stability Analysis of Fixed weir (dam Njaen Case Study on River Brambangan Sukoharjo)" Final Project, Department of Civil, Faculty of Engineering, University of Surakarta Eleven March Mentors; Ir. JB. Sunardi, M.Sc. Njaen weir is a weir fixed builti since 1950 located in the Village Kagokan Gatak Sukoharjo district. Weir was built with the goal of elevating elevation Brambangan river water during the dry season, so it can be used to irrigate pertanaian for local residents. But now the body of the weir downstream building damage in the form of grinding which is feared to affect the stability of the dam building security.
Calculation of Stability Analysis The stability of the dam Value Normal Water Conditions: The stability of the bolsters (Sf = 2.28 ≥ 1.5); Stability against sliding (Sf = 1.96 ≥ 1.5); eccentricity of loading occurs (e = 0.37 ≤ 1:37); Carrying capacity of land or Voltage soil occurred (σmin = 3.95 t/m2 <20 t/m2); (σmaks = 6.89 t/m2 <20 t/m2), the stability of underground erosion (piping) (C = 4.49 ≥ 4.0). Stability in the value of flood water conditions; stability against rolling (Sf = 1.83 ≥ 1.25); Stability against sliding (Sf = 2.46 ≥ 1.25); eccentricity of loading occurs (e = 0814 ≤ 1:37); Carrying capacity of land occurring soil atauTegangan (σmin = 2.31 t/m2 <20 t/m2); (σmaks = 8.99 t/m2 <20 t/m2), the stability of underground erosion (piping) (C = 5.2 ≥ 4.0). From the calculation Stability Control is still eligible and safe.
Key words: dam Stay
commit to user vii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
DAFTAR ISI Hal HALAMAN JUDUL ............................................................................................. i HALAMAN PERSETUJUAN ............................................................................ ii HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................ .iii MOTTO DAN PERSEMBAHAN ....................................................................... iv KATA PENGANTAR. ...........................................................................................v ABSTRAK ............................................................................................................ vi DAFTAR ISI. ...................................................................................................... viii DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xi DAFTAR TABEL .............................................................................................. xiii DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................... xiv
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................... I-1 .................................................................................................................................... 1.1. Latar Belakang ............................................................................................... I-1 1.2. Rumusan Masalah. ......................................................................................... I-2 1.3. Batasan Masalah............................................................................................. I-2 1.4. Maksud dan Tujuan ....................................................................................... I-2 1.5. Manfaat Penulisan .......................................................................................... I-2
BAB II TINJAUAN PUSTAKA ....................................................................... II-1 2.1. Umum............................................................................................................ II-1 2.2. Analisis Stabilitas ......................................................................................... II-1 2.2.1. Gaya-gaya yang bekerja pada bangunan ............................................. II-1 2.2.2. Tekanan air .......................................................................................... II-1 2.2.3. Tekanan lumpur .................................................................................. II-6 2.2.4. Gaya gempa ........................................................................................ II-7 2.2.5. Berat bangunan .................................................................................. II-8 2.2.6. Reaksi pondasi .................................................................................... II-9 commit to user viii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
2.3. Kebutuhan Stabilitas .................................................................................. II-10 2.3.1. Ketahanan terhadap gelincir.............................................................. II-11 2.3.2. Ketahanan terhadap guling ............................................................... II-13 2.3.3. Stabilitas terhadp erosi bawah tanah (piping) ................................... II-14 2.4. Detail Bangunan Bendung .......................................................................... II-17 2.4.1. Dinding penahan ............................................................................... II-17 2.4.2. Perlindungan terhadap erosi bawah tanah ......................................... II-20 2.4.2.1. Lantai hulu ............................................................................ II-20 2.4.2.2. Dinding halang (cut-off) ....................................................... II-21 2.4.2.3. Alur pembuang/filter ............................................................ II-22 2.4.2.4. Kontruksi pelengkap ............................................................. II-22 2.4.3. Peredam energi .................................................................................. II-23
BAB III METODE PENELITIAN ................................................................. III-1 3.1. Lokasi Penelitian .......................................................................................... III-1 3.2. Langkah-langkah Penelitian ......................................................................... III-2 3.2.1. Mencari Data atau Informasi ............................................................. III-2 3.2.1.1. Tahap persiapan .................................................................... III-2 3.2.1.2. Pengumpulan data.................................................................. III-3 3.2.2. Mengolah Data ................................................................................... III-4 3.2.3. Penyusunan Laporan .......................................................................... III-4
BAB IV PERHITUNGAN DAN ANALISIS ................................................. IV-1 4.1. Data Teknis Bendung ................................................................................... IV-1 4.2. Analisis Stabilitas Bendung ......................................................................... IV-2 4.2.1. Perhitungan Gaya-gaya pada Bendung .............................................. IV-2 4.2.1.1. Berat sendiri bendung ............................................................ IV-2 4.2.1.2. Gaya akibat gempa ................................................................ IV-4 4.2.1.3. Gaya hidrostatis ..................................................................... IV-6 4.2.1.4. Gaya angkat (Up-lift pressure) .............................................. IV-8 commit to user ix
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
4.2.1.5. Gaya tekanan lumpur ........................................................... IV-13 4.2.2. Kontrol Stabilatas Bendung ............................................................. IV-16 4.2.2.1. Guling .................................................................................. IV-16 4.2.2.2. Geser .................................................................................... IV-17 4.2.2.3 Eksentrisitas .......................................................................... IV-18 4.2.2.4. Daya dukung tanah .............................................................. IV-19 4.2.2.5. Erosi bawah tanah (piping) .................................................. IV-20 BAB V RENCANA ANGGARAN BIAYA ..................................................... V-1 5.1. Rekapitulasi Volume Pekerjaan Bendung.................................................... V-1 5.2. Analisa Harga Satuan Pekerjaan ................................................................... V-1 5.3. Perhitungan Anggaran Biaya ........................................................................ V-5
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN.......................................................... VI-1 6.1. Kesimpulan .................................................................................................. VI-1 6.2. Saran ............................................................................................................. VI-1
PENUTUP DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN - LAMPIRAN
commit to user x
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
DAFTAR GAMBAR Hal Gambar 2.1 Gaya angkat untuk bangunan yang dibangun pada pondasi buatan.. ........................................................................................... II-2 Gambar 2.2 Kontruksi jaringan aliran menggunakan analog listrik.......... ...... ..II-4 Gambar 2.3 Contoh jaringan aliran dibawah dam pasangan batu pada pasir ....................................................................................... II-4 Gambar 2.4 Gaya angkat pada pondasi bendung. .............................................. II-5 Gambar 2.5 Unsur-unsur persamaan distribusi tekanan pada pondasi. ............. II-9 Gambar 2.6 Tebal lantai kolam olak ................................................................ II-13 Gambar 2.7 Metode angka rembesan lane. ...................................................... II-15 Gambar 2.8 Ujung hilir bangunan; sketsa parameter-parameter stabilitas ...... II-17 Gambar 2.9 Dinding penahan gravitasi penahan batu. .................................... II-18 Gambar 2.10 Perlindungan terhadap rembesan melibat pangkal bendung. ....... II-19 Gambar 2.11 Lantai hulu.................................................................................... II-21 Gambar 2.12 Dinding- inding halang di bawah lantai hulu atau tubuh bendung. ....................................................................................... II-22 Gambar 2.13 Alur pembuang filter di bawah kolam olak.................................. II-23 Gambar 3.1 Denah lokasi studi penelitian. ........................................................ III-1 Gambar 3.2 Tubuh bendung. .............................................................................. III-2 Gambar 3.3 Diagram alir penelitian ................................................................... III-5 Gambar 4.1 Gaya akibat berat sendiri yang bekerja pada bendung. .................. IV-3 Gambar 4.2 Gaya akibat gempa yang bekerja pada bendung. ........................... IV-6 Gambar 4.3 Gaya hidrostatis yang bekerja pada bendung pada kondisi air normal ....................................................................................... IV-7 Gambar 4.4 Gaya hidrostatis yang bekerja pada bendung pada kondisi air banjir. ......................................................................................... IV-8 Gambar 4.5 Gaya uplift pressure yang bekerja pada bendung pada kondisi air normal.......................................................................... IV-11 commit to user xi
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Gambar 4.6 Gaya uplift pressure yang bekerja pada bendung pada kondisi air banjir............................................................................ IV-13 Gambar 4.7 Gaya tekan lumpur yang bekerja pada bendung. .......................... IV-15
commit to user xii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
DAFTAR TABEL Hal Tabel 2.1 Harga-harga ξ ..................................................................................... II-3 Tabel 2.2 Koefisien jenis tanah .......................................................................... II-7 Tabel 2.3 Periode ulang dan percepatan dasar gempa, ac .................................. II-8 Tabel 2.4 Harga-harga perkiraan untuk koefisien gesekan ............................ II-11 Tabel 2.5 Harga-harga minimum angka rembesan Lane (CL ) ......................... II-16 Tabel 4.1 Hasil perhitungan Momen akibat Gaya berat sendiri........................ IV-3 Tabel 4.2 Hasil Perhitungan Momen akibat Gaya Gempa ................................ IV-5 Tabel 4.3 Hasil perhitungan Momen akibat Gaya Hidrostatis pada saat kondisi air normal .............................................................................. IV-7 Tabel 4.4 Hasil perhitungan Momen akibat Gaya Hidrostatis pada saat kondisi air banjir ................................................................................ IV-7 Tabel 4.5 Hasil Perhitungan Rembesan dan Tekanan Air pada saat kondisi air normal .............................................................................. IV-9 Tabel 4.6 Hasil Perhitungan Momen akibat Gaya uplift pressure pada saat kondisi air normal ....................................................................................... IV-10 Tabel 4.7 Hasil Perhitungan Rembesan dan Tekanan Air pada saat kondisi air banjir .............................................................................. IV-11 Tabel 4.8 Hasil Perhitungan Momen akibat Gaya uplift pressure pada saat kondisi air banjir ......................................................................................... IV-12 Tabel 4.9 Hasil Perhitungan Momen akibat Gaya Tekanan lumpur ............... IV-14 Tabel 4.10 Resume Hasil Perhitungan Gaya-gaya yang bekerja pada Bendung ........................................................................................... IV-15 Tabel 5.1 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Galian Tanah. ................................ V-2 Tabel 5.2 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Timbunan Tanah dipadatkan........................................................................................... V-2 Tabel 5.3 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Beton Sicloop ................................ V-3 Tabel 5.4 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Cetakan Beton ............................... V-3 commit to user xiii
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Tabel 5.5 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Pasangan Batu Kali ....................... V-4 Tabel 5.6 Perhitungan anggaran biaya pembuatan bendung .............................. V-5
commit to user xiv
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
DAFTAR LAMPIRAN Hal Lampiran 1 Peta zona koefisien gempa Lampiran 2 Gambar - Gambar
commit to user xv
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Bendung adalah suatu bangunan yang dibuat dari pasangan batu kali, bronjong atau beton, yang terletak melintang pada sebuah sungai yang tentu saja bangunan ini dapat digunakan pula untuk kepentingan lain selain irigasi, seperti untuk keperluan air minum, pembangkit listrik atau untuk penggelontoran suatu kota. Menurut macamnya bendung dibagi dua, yaitu bendung
tetap dan bendung
sementara, bendung tetap adalah bangunan yang sebagian besar konstruksi terdiri dari pintu yang dapat digerakkan untuk mengatur ketinggian muka air sungai sedangkan bendung tidak tetap adalah bangunan yang dipergunakan untuk meninggikan muka air di sungai, sampai pada ketinggian yang diperlukan agar air dapat dialirkan ke saluran irigasi dan petak tersier. Bendung Njaen merupakan bendung tetap yang beriri sejak tahun 1950 yang terletak di Desa Kagokan kecamatan Gatak Sukoharjo. Bendung ini dibangun dengan tujuan meninggikan elevasi muka air sungai Brambangan pada saat musim kemarau, sehingga dapat dimanfaatkan untuk mengairi lahan pertanaian bagi warga setempat. Tapi kini pada tubuh bangunan hilir bendung terjadi kerusakan berupa penggerusan yang dikhawatirkan akan mempengaruhi stabilitas kemanaan bangunan bendung tersebut. Salah satu persyaratan keamanan suatu bangunan bendung yaitu harus stabil terhadap geser (sliding), guling (overtuning), dan erosi bawah tanah (piping). Untuk itu harus di hitung gaya dihitung gaya-gaya yang bekerja pada bangunan bendung , kemudian gaya-gaya yang bekerja pada bangunan itu dianalisis dan dikontrol stabilitasnya terhaap faktor-faktor keamanannya. Dalam Tugas Akhir
commit to user 1
ini dan saya
sebagai
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
penulis mencoba menganalisis stabilitas suatu bangunan bendung dan menjadikan Bendung Njaen sebagai obyek studi. 1.2. Rumusan Masalah Dalam penulisan Tugas Akhir ini rumusan masalah dapat disusun sebagai berikut : 1.
Bagaimana langkah-langkah
dalam menganalisis stabilitas bangunan
suatu
bendung berdasarkan persyaratan teknis? 2.
Berapa angka keamanan bendung terhadap stabilitasnya?
1.3. Batasan Masalah Mengingat terbatasnya waktu dan biaya penelitian, serta masalah yang dihadapi maka studi ini dibatasi pada beberapa masalah yaitu gambar (desain) dan data teknis bendung yang akan dianalisis merupaakan asumsi data penulis untuk daerah desa Kagokan kecamatan Gatak kabupaten Sukoharjo pengukuran langsung ke lapangan. 1.4. Maksud dan Tujuan Maksud dan tujuan dari penulisan Tugas Akhir ini adalah: 1. Mengetahui
nilai keamanan suatu bendung terhadap geser (sliding), guling
(overtuning) dan erosi bawah tanah (piping). 2.
Manghitung anggaran biaya untuk membangun bangunan bendung tersebut.
1.5. Manfaat Penulisan Manfaat penulisan laporan Tugas Akhir ini dapat menjadi penambah sumber pengetahuan bagi penulis pada khususnya dan bagi pembaca pada umumnya.
commit to user 2
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Umum Bendung adalah suatu bangunan air dengan kelengkapannya yang dibangun melintang sungai atau sudetan yang sengaja dibuat untuk meninggikan elevasi muka air, sehingga air dapat disadap dan dialirkan secara gravitasi suatu lahan pertanian untuk mengembangkan dan memanfaatkan potensi lahan dan sumber air hujan yang ada di daerah tersebut.
2.2 Analisis Stabilitas 2.2.1 Gaya-gaya yang bekerja pada bangunan Gaya-gaya yang bekerja pada bangunan bendung dan mempunyai arti penting dalam perencanaan adalah: (a) tekanan air, dalam dan luar (b) tekanan lumpur (sediment pressure) (c) gaya gempa (d) berat bangunan (e) reaksi pondasi.
2.2.2 Tekanan air Gaya tekan air
dapat dibagi menjadi gaya hidrostatik dan gaya hidrodinamik.
Tekanan hidrostatik adalah fungsi kedalaman di bawah permukaan air. Tekanan air akan selalu bekerja tegak lurus terhadap muka bangunan. Oleh sebab itu agar perhitungannya lebih mudah, gaya horisontal dan vertikal dikerjakan secara terpisah. Tekanan air dinamik jarang diperhitungkan untuk stabilitas
bangunan bendung
dengan tinggi energi rendah. Gaya tekan ke atas. Bangunan bendung mendapat tekanan air bukan hanya pada Permukaan luarnya, tetapi juga pada dasarnya dan dalam tubuh bangunan itu. Gaya commit to user 3
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
tekan ke atas, yakni istilah umum untuk tekanan air dalam, menyebabkan berkurangnya berat efektif bangunan diatasnya. Rumus gaya tekan ke atas untuk bangunan yang didirikan pada pondasi batuan adalah (lihat Gambar 6.4): γw
……….….…….………………………….(2.1)
di mana: c
= proposi luas di mana tekanan hidrostatik bekerja (c = 1, untuk semua tipe pondasi)
γw
= berat jenis air, kN/m3
h2
= kedalaman air hilir, m
ξ
= proposi tekanan (proportion of net head)
h1
= kedalaman air hulu, m
A
= luas dasar, m2
Wu = gaya tekan ke atas resultante, kN
h1 h2
γw γw Gambar 2.1 Gaya angkat untuk bangunan yang dibangun pada pondasi buatan Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
commit to user 4
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Tabel 2.1 Harga-harga ξ
Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Gaya tekan ke atas untuk bangunan pada permukaan tanah dasar (subgrade) lebih rumit. Gaya angkat pada pondasi itu dapat ditemukan dengan membuat jaringan aliran (flownet), atau dengan asumsi-asumsi yang digunakan oleh Lane untuk teori angka rembesan (weighted creep theory). Gaya tekan ke atas untuk bangunan pada permukaan tanah dasar (subgrade) lebih rumit. Gaya angkat pada pondasi itu dapat ditemukan dengan membuat jaringan aliran (flownet). Dalam hal ditemui kesulitan berupa keterbatasan waktu pengerjaan dan tidak tersedianya perangkat lunak untuk menganalisa jaringan aliran, maka perhitungan dengan asumsi-asumsi yang digunakan oleh Lane untuk teori angka rembesan (weighted creep theory) bisa diterapkan. Jaringan aliran dapat dibuat dengan: (1) plot dengan tangan (2) analog listrik atau (3) menggunakan metode numeris (numerical method) pada komputer. Dalam metode analog listrik, aliran air melalui pondasi dibandingkan dengan aliran listrik melalui medan listrik daya-antar konstan. Besarnya voltase sesuai dengan tinggi iezometrik, daya-antar dengan kelulusan tanah dan aliran listrik dengan kecepatan air (lihat Gambar 2.2) Untuk pembuatan jaringan aliran bagi bangunan utama yang dijelaskan disini, biasanya cukup diplot dengan tangan saja. Contoh jaringan aliran di bawah bendung pelimpah diberikan pada Gambar 2.3. commit to user 5
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Gambar 2.2 Kontruksi jaringan aliran menggunakan analog listrik Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Gambar 2.3 Contoh jaringan aliran dibawah dam pasangan batu pada pasir Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Dalam teori angka rembesan Lane, diandaikan bahwa bidang horisontal memiliki daya tahan terhadap aliran (rembesan) 3 kali lebih lemah dibandingkan dengan bidang vertikal. Ini dapat dipakai untuk menghitung gaya tekan ke atas di bawah bendung dengan cara membagi beda tinggi energi pada bendung sesuai dengan panjang relatif di sepanjang pondasi.
commit to user 6
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Gambar 2.4 Gaya angkat pada pondasi bendung Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Dalam bentuk rumus, ini berarti bahwa gaya angkat pada titik x di sepanjang dasar bendung dapat dirumuskan sebagai berikut: ……….….…….………………………….(2.2)
di mana: Px
= gaya angkat pada x, kg/m2
L
= pnjang total bidang kontak bendung dan tanah bawah, m
Lx
= jarak sepanjang bidang kontak dari hulu sampai x, m
ΔH = beda tinggi energi, m Hx
= tinggi energi di x, m commit to user 7
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Dan di mana L dan Lx adalah jarak relatif yang dihitung menurut cara Lane, bergantung kepada arah bidang tersebut. Bidang yang membentuk sudut 450 atau lebih terhadap bidang horisontal, dianggap vertikal.
2.2.3 Tekanan lumpur Tekanan lumpur yang bekerja terhadap muka hulu bendung atau terhadap pintu dapat dihitung sebagai berikut: γs ……….….…….………………………….(2.3)
di mana: Ps : gaya yang terletak pada 2/3 kedalaman adri atas lumpur yang bekerja secara horisontal γs : berat lumpur, kN h : dalamnya lumpur, m Φ : sudut gesekan dalam, derajat. Beberapa andaian/asumsi dapat dibuat seperti berikut: ……….….…….………………………….(2.4)
γs di mana:
γs ’ = berat volume kering tanah ≈ 16 kN/m (≈ 1.600 kgf/m ) λ = berat volume butir = 2,65 menghasilkan γs = 10 kN/m3 (≈ 1.000 kgf/m3) Sudut gesekan dalam, yang bisa diandaikan 300 untuk kebanyakan hal, menghasilkan: Ps
= 1,67 h2
……….….…….………………………….(2.5)
2.2.4 Gaya gempa commit to user 8
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Harga-harga gaya gempa diberikan dalam bagian Parameter Bangunan. Harga-harga tersebut didasarkan pada peta Indonesia yang menujukkan berbagai daerah dan risiko. Faktor minimum yang akan dipertimbangkan adalah 0,1 g (perapatan gravitasi) sebagai harga percepatan. Faktor ini hendaknya dipertimbangkan dengan cara mengalikannya dengan massa bangunan sebagai gaya horisontal menuju ke arah yang paling tidak aman, yakni arah hilir. Koefisien gempa dapat dihitung dengan menggunakan rumus berikut : ad = n (ac * z)
m
,
……….….…….………………………….(2.6)
ad E = ----g
……….….…….………………………….(2.7)
di mana : ad = percepatan gempa rencana, cm/dt2 n, m = koefisien untuk jenis tanah (lihat Tabel 2.2) ac = percepatan kejut dasar, cm/dt2 (untuk harga per periode ulang lihat Tabel2.3). E = koefisien gempa g = percepatan gravitasi, cm/dt2 ( 980) z = faktor yang bergantung kepada letak geografis (Koefisien Zona lihat Lampiran 1). Tabel 2.2 Koefisien jenis tanah Jenis Batu Diluvium Aluvium Aluvium lunak
n
m
2,76 0,87 1,56 0,29
0,71 1,05 0,89 1,32
Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-06
Tabel 2.3 Periode ulang dan percepatan dasar gempa, ac Periode ulang *) Tahun 20 100 500 1000
ac*) (gal = cm/dt2
commit to user 9
85 160 225 275
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-06
2.2.5 Berat bangunan Berat bangunan bergantung kepada bahan yang dipakai untuk membuat bangunan itu. Untuk tujuan-tujuan perencanaan pendahuluan, boleh dipakai harga-harga berat volume di bawah ini. pasangan batu kali
22 kN/m3 (≈ 2.200 kgf/m3)
beton tumbuk
23 kN/m3 (≈ 2.300 kgf/m3)
beton bertulang
24 kN/m3 (≈ 2.400 kgf/m3)
Berat volume beton tumbuk bergantung kepada berat volume agregat serta ukuran maksimum kerikil yang digunakan. Untuk ukuran maksimum agregat 150 mm dengan berat volume 2,65, berat volumenya lebih dari 24 kN/m3 (≈ 2.400 kgf/m3).
2.2.6 Reaksi Pondasi Reaksi pondasi boleh diandaikan berbentuk trapesium dan tersebar secara linier. commit to user 10
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Gambar 2.5 Unsur-unsur persamaan distribusi tekanan pada pondasi Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Gambar 2.5, rumus-rumus berikut dapat diturunkan dengan mekanika sederhana. Tekanan vertikal pondasi adalah: ……….….…….………………………….(2.8)
dimana: ∑(W) = keseluruhan gaya vertikal, termasuk tekanan ke atas A
= luas dasar, m2
e
= eksentrisitas pembebanan, atau jarak dari pusat gravitasi dasar (base) sampai
I
= momen kelembaban (moment of inertia) dasar di sekitar pusat gravitasi
m
= jarak dari titik pusat luas dasar sampai ke titik di mana tekanan dikehendaki
Untuk dasar segi empat dengan panjang ℓ dan lebar 1,0 m, I = 1/12 ℓ3 dan A = 1, rumus tadi menjadi:
commit to user 11
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
……….….…….………………………….(2.9)
sedangkan tekanan vertikal pondasi pada ujung bangunan ditentukan dengan rumus: ……….….…….……………………….(2.10))
dengan m’ = m” = ½ ℓ ……….….…….………………………..(2.11)
Bila harga e dari Gambar 2.5 dan persamaan (2.12) lebih besar dari 1/6, maka akan dihasilkan tekanan negatif pada ujung bangunan. Tekanan Tarik pada tanah pondasi tidak diizinkan, irisan yang mempunyai dasar segi empat sehingga resultante gayanya untuk semua sehingga kondisi pembebanan jatuh pada daerah inti.
2.3 Kebutuhan Stabilitas Ada tiga penyebab runtuhnya bangunan gravitasi, yaitu: (1) gelincir (sliding) (a) sepanjang sendi horisontal atau hampir horisontal di atas pondasi (b) sepanjang pondasi, atau (c) sepanjang kampuh horisontal atau hampir horisontal dalam pondasi. (2) guling (overturning) (a) di dalam bendung (b) pada dasar (base), atau (c) pada bidang di bawah dasar. (3) erosi bawah tanah (piping).
2.3.1 Ketahanan terhadap gelincir
commit to user 12
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Ketahanan benung terhadap gelincir dinyatakan dengan besarnya tg θ, sudut antara garis vertikal dan resultante semua gaya, termasuk gaya angkat, yang bekerja pada bendung di atas semua bidang horisontal, harus kurang dari koefisien gesekan yang diizinkan pada bidang tersebut. ……….….…….………………………. (2.12)
di mana: ∑ (H) ∑ (V-U)
: keseluruhan gaya horizontal yang bekerja pada bangunan, kN : keseluruhan gaya vertikal (V), dikurangi gaya tekan ke atas yang bekerja pada bangunan, kN
θ
: sudut resultante semua gaya, terhadap garis vertikal, derajat
f
: koefisien gesekan
S
: faktor keamanan
Harga-harga perkiraan untuk koefisien gesekan f diberikan pada Tabel 2.4 Tabel 2.4 Harga-harga perkiraan untuk koefisien gesekan
Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Untuk bangunan-bangunan kecil, seperti bangunan-bangunan yang dibicarakan di sini, di mana berkurangnya umur bangunan, kerusakan besar dan terjadinya bencana besar belum dipertimbangkan, harga-harga faktor keamanan (S) yang dapat diterima adalah: 2,0 untuk kondisi pembebanan normal dan 1,25 untuk kondisi pembebanan ekstrem. Kondisi pembebanan ekstrem dapat dijelaskan sebagai berikut: commit to user 13
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
(1) Tak ada aliran di atas mercu selama gempa, atau (2) Banjir rencana maksimum. Apabila, untuk bangunan-bangunan yang terbuat dari beton, harga yang aman untuk faktor gelincir yang hanya didasarkan pada gesekan saja (persamaan 2.16) ternyata terlampaui, maka bangunan bisa dianggap aman jika faktor keamanan dari rumus itu yang mencakup geser (persamaan 2.17), sama dengan atau lebih besar dari harga-harga faktor keamanan yang sudah ditentukan. ……….….…….………………………..(2.13)
di mana: c
= satuan kekuatan geser bahan, kN/m2
A
= luas dasar yang dipertimbangkan, m2 arti simbol-simbol lain seperti pada persamaan 2.16.
Harga-harga faktor keamanan jika geser juga dicakup, sama dengan harga-harga yang hanya mencakup gesekan saja, yakni 2,0 untuk kondisi normal dan 1,25 untuk kondisi ekstrem. Untuk beton, c (satuan kekuatan geser) boleh diambil 1.100 kN/m2 ( = 110 Tf/m2) Persamaan 2.17 mungkin hanya digunakan untuk bangunan itu sendiri. Kalau rumus untuk pondasi tersebut akan digunakan, perencana harus yakin bahwa itu kuat dan berkualitas baik berdasarkan hasil pengujian. Untuk bahan pondasi nonkohesif, harus digunakan rumus yang hanya mencakup gesekan saja (persamaan 2.16).
2.3.2 Ketahanan terhadap Guling Agar bangunan aman terhadap guling, maka resultante semua gaya yang bekerja pada bagian bangunan di atas bidang horisontal, termasuk gaya angkat, harus memotong bidang ini pada teras. Tidak boleh ada tarikan pada bidang irisan mana pun. commit to user 14
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Besarnya tegangan dalam bangunan dan pondasi harus tetap dipertahankan pada harga-harga maksimal yang dianjurkan. Harga-harga untuk beton adalah sekitar 4,0 N/mm2 atau 40 kgf/cm2, pasangan batu sebaiknya mempunyai kekuatan minimum 1,5 sampai 3,0 N/mm2 atau 15 sampai 30 kgf/cm2. Tiap bagian bangunan diandaikan berdiri sendiri dan tidak mungkin ada distribusi gaya-gaya melalui momen lentur (bending moment). Oleh sebab itu, tebal lantai kolam olak dihitung sebagai berikut (lihat Gambar 2.6): ……….….…….………………………..(2.14)
γ di mana: dx = tebal lantai pada titikx, m Px = gaya angkat pada titik x, kg/m2 Wx = kedalaman air pada titik x, m γ
= berat jenis bahan, kg/m3
S
= faktor keamanan (= 1,5 untuk kondisi normal, 1,25 untuk kondisi ekstrem)
Gambar 2.6 Tebal lantai kolam olak Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
2.3.3 Stabilitas terhadap erosi bawah tanah (piping) Bangunan-bangunan utama seperti bendung dan bendung gerak harus dicek stabilitasnya terhadap erosi bawah tanah dan bahaya runtuh akibat naiknya dasar galian (heave) atau rekahnya pangkal hilir bangunan. commit to user 15
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Bahaya terjadinya erosi bawah tanah dapat dianjurkan dicek dengan jalan membuat jaringan aliran/flownet (lihat pasal 2.4.2). Dalam hal ditemui kesulitan berupa keterbatasan waktu pengerjaan dan tidak tersedianya perangkat lunak untuk menganalisa jaringan aliran, maka perhitungan dengan beberapa metode empiris dapat diterapkan, seperti: - Metode Bligh - Metode Lane - Metode Koshia Metode Lane, disebut metode angka rembesan Lane (weighted creep ratio method), adalah yang dianjurkan untuk mencek bangunan-bangunan utama untuk mengetahui adanya erosi bawah tanah. Metode ini memberikan hasil yang aman dan mudah dipakai. Untuk bangunan-bangunan yang relatif kecil, metode-metode lain mungkin dapat memberikan hasil-hasil yang lebih baik, tetapi penggunaannya lebih sulit. Metode Lane diilustrasikan pada Gambar 2.10 dan memanfaatkan Tabel 2.5. Metode ini membandingkan panjang jalur rembesan di bawah bangunan di sepanjang bidang kontak bangunan/pondasi dengan beda tinggi muka air antara kedua sisi bangunan. Di sepanjang jalur perkolasi ini, kemiringan yang lebih curam dari 450 dianggap vertikal dan yang kurang dari 450 dianggap horisontal. Jalur vertikal dianggap memiliki daya tahan terhadap aliran 3 kali lebih kuat daripada jalur horisontal. Oleh karena itu, rumusnya adalah: ……….….…….…………………………(2.15)
di mana: CL : Angka rembesan Lane (lihat Tabel 2.7) Lv : jumlah panjang vertikal, m LH : jumlah panjang horisontal, m H
.
: beda tinggi muka air, m
commit to user 16
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Gambar 2.7 Metode angka rembesan Lane Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
commit to user 17
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Tabel 2.5 harga-harga minimum angka rembesan Lane (CL )
Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Angka-angka rembesan pada Tabel 2.5 di atas sebaiknya dipakai: a.
100% jika tidak dipakai pembuang, tidak dibuat jaringan aliran dan
tidak
dilakukan penyelidikan dengan model; b. 80% kalau ada pembuangan air, tapi tidak ada penyelidikan maupun jaringan aliran; c. 70% bila semua bagian tercakup. Menurut Creagen, Justin dan Hinds, hal ini menunjukkan diperlukannya keamanan yang lebih besar jika telah dilakukan penyelidikan detail. Untuk mengatasi erosi bawah tanah elevasi dasar hilir harus diasumsikan pada pangkal koperan hilir. Untuk menghitung gaya tekan ke atas, dasar hilir diasumsikan di bagian atas ambang ujung. Keamanan terhadap rekah bagian hilir bangunan bisa dicek dengan rumus berikut: ……….….…….………………………..(2.17)
di mana: commit to user 18
perpustakaan.uns.ac.id
S
= faktor keamanan
s
= kedalaman tanah, m
digilib.uns.ac.id
a = tebal lapisan pelindung, m hs = tekanan air pada kedalaman s, kg/m2 Gambar 2.8 memberikan penjelasan simbol-simbol yang digunakan. Tekanan air pada titik C dapat ditemukan dari jaringan aliran atau garis angka rembesan Lane. Rumus di atas mengandaikan bahwa volume tanah di bawah air dapat diambil 1 (γw = γs = 1). Berat volume bahan lindung di bawah air adalah 1. Harga keamanan S sekurang-kurangnya 2.
Gambar 2.8 Ujung hilir bangunan; sketsa parameter-parameter stabilitas Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
2.4 Detail Bangunan Bendung 2.4.1 Dinding penahan Dinding penahan gravitasi setinggi tidak lebih dari 3 m bisa direncana dengan potongan melintang empiris seperti diberikan pada Gambar 2.10 dengan : b = 0,260 h untuk dinding dengan bagian depan vertikal B = 0,425 h b = 0,230 h untuk dinding dengan bagian depan kurang dari 1:1/3 commit to user 19
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
B = 0,460 h.
Gambar 2.9 Dinding penahan gravitasi penahan batu
commit to user 20
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Gambar 2.10 Perlinungan terhadap rembesan melibat pangkal bendung Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Dinding penahan yang lebih tinggi dan dinding penahan yang mampu menahan momen lentur (beton bertulang atau pelat pancang baja) harus direncana berdasarkan hasil-hasil perhitungan stabilitas. Perhitungan pembebanan tanah dan stabilitas di belakang dinding penahan dijelaskan dalam KP-06 Parameter Bangunan. Karena dinding penahan di sebelah hulu bangunan utama mungkin tidak dilengkapi dengan sarana-sarana pembuang akibat adanya bahaya rembesan, maka dalam melakukan perhitungan kita hendaknya mengandaikan tekanan air penuh di belakang dinding. Kebutuhan stabilitas untuk bangunan-bangunan ini dapat dijelaskan seperti dalam pasal 2.4.2.
2.4.2 Perlindungan terhadap erosi bawah tanah commit to user 21
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Untuk melindungi bangunan dari bahaya erosi bawah tanah, ada beberapa cara yang bisa ditempuh. Kebanyakan bangunan hendaknya menggunakan kombinasi beberapa konstruksi lindung. Pertimbangan utama dalam membuat lindungan terhadap erosi bawah tanah adalah mengurangi kehilangan beda tinggi energi per satuan panjang pada jalur rembesan serta ketidakterusan (discontinuities) pada garis ini. Dalam perencanaan bangunan, pemilihan konstruksi-konstruksi lindung berikut dapat dipakai sendiri-sendiri atau dikombinasi dengan: - lantai hulu - dinding halang - filter pembuang - konstruksi pelengkap. Penting disadari bahwa erosi bawah tanah adalah masalah tiga dimensi dan bahwa semua konstruksi lindung harus bekerja ke semua arah dan oleh sebab itu termasuk pangkal bendung (abutment) dan bangunan pengambilan (lihat Gambar 2.10). 2.6.2.1 Lantai hulu Lantai hulu akan memperpanjang jalur rembesan. Karena gaya tekan ke atas di bawah lantai diimbangi oleh tekanan air di atasnya, maka lantai dapat dibuat tipis. Persyaratan terpenting adalah bahwa lantai kedap air, demikian pula sambungannya dengan tubuh bendung. Sifat kedap air ini dapat dicapai dengan foil plastik atau lempung kedap air di bawah lantai dan sekat karet yang menghubungkan lantai dan tubuh bendung. Contoh sambungan yang dianjurkan antara lantai dan tubuh bendung diberikan pada Gambar 2.11.
commit to user 22
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Gambar 2.11 Lantai hulu Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Salah satu penyebab utama runtuhnya konstruksi ini adalah bahaya penurunan tidak merata (diferensial) antara lantai dan tubuh bendung. Oleh sebab itu, sambungan harus direncana dan dilaksanakan dengan amat hati-hati. Lantai itu sendiri dapat dibuat dari beton bertulang dengan tebal 0,10 m, atau pasangan batu setebal 0,20 – 0,25 cm. Adalah penting untuk menggunakan sekat air dari karet yang tidak akan rusak akibat adanya penurunan tidak merata. Keuntungan dari pembuatan lantai hulu adalah bahwa biayanya lebih murah dibanding dinding halang vertikal yang dalam, karena yang disebut terakhir ini memerlukan engeringan dan penggalian. Tapi, sebagaimana dikemukakan oleh Lane dalam teorinya, panjang horisontal rembesan adalah 3 kali kurang efektif dibanding panjang vertikal dengan panjang yang sama.
2.4.2.2 Dinding halang (Cut-off) Dinding halang bisa berupa dinding beton bertulang atau pasangan batu, inti tanah kedap air atau pudel atau dengan pelat pancang baja atau kayu. Pelat pancang mahal dan harus dibuat dengan hati-hati untuk menciptakan kondisi yang benar-benar tertutup. Terdapatnya batu-batu besar atau kerikil kasar di dasar sungai tidak menguntungkan untuk pelat pancang yang kedap air. Tanah yang paling cocok untuk pelat pancang adalah tanah berbutir halus dan tanah berlapis horisontal. Pudel yang baik atau inti tanah kedap air bisa merupakan dinding halang yang baik sekali, tapi sulit disambung ke bangunan itu sendiri. commit to user 23
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Metode yang dianjurkan untuk membuat dinding halang adalah dengan beton bertulang atau pasangan batu. Agar gaya tekan ke atas pada bangunan dapat sebanyak mungkin dikurangi, maka tempat terbaik untuk dinding halang adalah di ujung hulu bangunan, yaitu di pangkal (awal) lantai hulu atau di bawah bagian depan tubuh bendung. (lihat Gambar 2.12).
Gambar 2.12 Dinding-dining halang di bawah lantai hulu atau tubuh bendung Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
2.4.2.3 Alur pembuang/Filter Alur pembuang dibuat untu mengurangi gaya angkat di bawah kolam olak bendung pelimpah karena di tempat-tempat ini tidak cukup tersedia berat pengimbang dari tubuh bendung. Untuk mencegah hilangnya bahan padat melalui pembuang ini, konstruksi sebaiknya dibuat dengan filter yang dipasang terbalik dari kerikil atau pasir bergradasi baik atau bahan filter sintetis. Gambar 2.13 memperlihatkan lokasi yang umum dipilih untuk menempatkan filter serta detail konstruksinya. 2.4.2.4 Konstruksi pelengkap Jika bagian-bagian bendung mempunyai kedalaman pondasi yang berbeda-beda, maka ada bahaya penurunan tidak merata yang mengakibatkan retak-retak dan terjadinya jalur-jalur pintasan erosi bawah tanah. Adalah penting untuk mencek kemungkinan-kemungkinan ini, serta memantapkan konstruksi di tempat-tempat ini, jika diperlukan.
commit to user 24
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Gambar 2.13 Alur pembuang filter di bawah kolam olak Sumber : Standar Perencanaan Irigasi KP-02
Selama pelaksanaan perlu selalu diingat untuk membuat sambungan yang bagus antara bangunan dan tanah bawah. Jika tanah bawah menjadi jenuh air akibat hujan, maka lapisan atas ini harus ditangani sedemikian sehingga mencegah kemungkinan terjadinya erosi awah tanah atau jalur gelincir (sliding path).
2.4.3 Peredam Energi Beda tinggi energi di atas bendung terhadap air hilir dibatasi sampai 7 m. Jika ditemukan tinggi terjunan lebih dari 7 m dan keadaan geologi dasar sungai relatif tidak kuat sehingga perlu kolam olak maka perlu dibuat bendung tipe cascade yang mempunyai lebih dari satu kolam olak. Hal ini dimaksudkan agar energi terjunan dapat direduksi dalam dua kolam olak sehingga kolam olak sebelah hilir tidak terlalu berat meredam energi. Keadaan demikian akan mengakibatkan lantai peredam dan dasar sungai dihilir koperan (end sill) dapat lebih aman.
commit to user 25
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Tugas Akhir Program Diploma III Teknik Sipil Infrastruktur Perkotaan BAB III Rencana Anggaran Biaya (RAB)
BAB III METODE PENELITIAN
3.1
Lokasi Penelitian
Lokasi penelitian dilakukan pada Bendung Njaen di Desa Kagokan, Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo. Bendung tersebut berdiri di palung sungai Brambangan, dimana sungai tersebut juga merupakan pembatas antara wilayah Kabupaten Sukoharjo dengan Kabupaten Klaten.
Gambar 3.1 Denah lokasi studi penelitian Bendung Njaen bediri sejak tahun 1950 Bendung ini dibangun dengan tujuan meninggikan elevasi muka air sungai Brambangan pada saat musim kemarau, sehingga dapat dimanfaatkan untuk mengairi lahan pertanaian bagi warga setempat. Tapi kini pada tubuh bangunan hilir bendung terjadi kerusakan berupa penggerusan
commit to user 26
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
yang dikhawatirkan akan mempengaruhi stabilitas kemanaan bangunan bendung tersebut.
Gambar 3.2 Tubuh Bendung Njaen
3.2
Langkah-Langkah Penelitian
Penelitian ini dilakukan secara bertahap, langkah-langkah penelitian ini adalah: a.
Mencari data atau informasi
b.
Mengolah data
c.
Penyusunan laporan
3.2.1
Mencari Data atau Informasi
3.2.1.1 Tahap persiapan Tahap dimaksudkan untuk mempermudah jalannya penelitian, seperti pengumpulan data, analisis, dan penyusunan laporan. Tahap persiapan meliputi: 1. Studi Pustaka Studi pustaka dimaksudkan untuk mendapatkan arahan dan wawasan sehingga mempermudah dalam pengumpulan data, analisis data maupun dalam penyusunan hasil penelitian.
commit to user 27
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
2. Observasi Lapangan Observasi lapangan dilakukan untuk mengetahui dimana lokasi atau tempat dilakukan nya pengumpulan data yang diperlukan dalam penyusunan penelitian.
3.2.1.2 Pengumpulan Data Pengumpulan data meliputi proses pengumpulan data yang terkait alam perhitungan analisis stabilitas bendung yaitu berupa data desain bendung, data teknis bendung dan data mekanika tanah. Data tersebut merupakan data yuang diperoleh ari hasil pengukuran di lapangan dan beberapa asumsi yang diberikan oleh dosen pembimbing kepada penulis. A. Data Desain Bendung Data berupa gambar denah, potongan melintang dan memanjang bendung. B. Data Teknis Bendung Tipe bendung
: Bendung tetap
Mercu bendung
: Mercu bulat, dengan jari-jari R1= 1.3 m
Kolam olak
: Tipe Vlughter
Debit rencana (Q100)
: 215,10 m3/dt
Lebar total bendung
: 36,0 m
Lebar pembilas
: 2,0 m
Lebar pilar pembilas
: 1,5 m
Tinggi mercu
: 4.25 m
Tinggi enersi di atas bendung (He): 2.17 m Elevasi mercu bendung
: +150.25
Elevasi dasar kolam olak : +142.92 Elevasi dasar sungai hulu : +146.00 Elevasi dasar sungai hilir : +143.65 Elevasi M.A hulu
: +152.42
Elevasi M.A hilir
: +147.74
Kemiringan tubuh bendung : 1:1 commit to user 28
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
C. Data Meanika Tanah Data material tanah yang digunakan diperoleh data sebagai berikut: Angka pori (e)
: 1,09
Berat jenis tanah ( )
: 1,80 ton/m3
Tegangan ijin ( )
: 20 ton/m2
Sudut geser dalam (∅)
: 0o
3.3.2 Mengolah Data Setelah mendapatkan data yang diperlukan, langkah selanjutnya adalah mengolah data tersebut. Pada tahap mengolah atau menganalisis data dilakukan dengan menghitung data yang ada dengan rumus yang sesuai. Hasil dari suatu pengolahan data digunakan kembali sebagai data untuk menganalisis yang lainnya dan berlanjut seterusnya sampai mendapatkan hasil akhir tentang kinerja perencanaan bendungan tersebut. Adapun urutan dalam analisis data dapat dilihat pada diagram alir pada.
3.3.3 Penyusunan Laporan Seluruh data telah terkumpul kemudian diolah atau dianalisis dan disusun untuk mendapatkan hasil akhir dari Tinjauan analisis stabilitas bendung.
commit to user 29
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Mulai
Desain dan Data Teknis Bendung
Analisis Stabilitas Bangunan Tubuh Bendung
Tidak Aman Aman
Rencana Anggaran Biaya (RAB)
Selesai
Gambar 3.3 Diagram alir penelitian
commit to user 30
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
BAB IV PERHITUNGAN DAN ANALISIS
Untuk menghitung stabilitas bendung harus di tinjau pada saat kondisi normal dan ekstrem seperti kondisi saat banjir. Ada beberapa gaya yang harus di hitung untuk mengetahui stabilitas bendung, antara lain : a. Gaya Berat sendiri Bendung b. Gaya Gempa c. Gaya Hirostatis d. Gaya Tekan ke atas (Uplift Pressure) e. Gaya Tekan Lumpur Pada saat banjir gaya-gaya bekerja ada yang mengalami perubahan seperti gaya Tekan ke atas (Uplift Pressure) dan Hidrostatis. Sementara gaya-gaya yang tetap aalah : Gaya akibat beban sendiri, Gaya Gempa, dan Gaya Tekanan Lumpur.
4.1 Data Teknis Bendung Tipe Bendung - mercu bendung
: mercu bulatdengan bagian hulu miring 1:1
- jari – jari mercu
: dengan jari-jari 1,3 m
Data Desain 1. Debit rencana (Q100)
: 215.10 m3/s
2. Lebar total bendung (B) : 36 m 3. Lebar efektif (Be) - Tinggi mercu (p)
: 2.15 m
- Kp
: 0,01 (ujung pilar bulat)
- Ka
: 0,1 (abutment bulat)
- Tinggi enegsi di atas mercu (He) : 1.13 m - Jumlah pilar (n)
:1
Be = B-2*(n Kp + Ka)*He
commit to user 31
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Be = 36-2*(1*0,01 + 0,1)* 1.13 = 35.75 m 4. Tinggi jagaan (w)
:
1,00 m
5. Elevasi mercu
: + 122.65
5. Elevasi dasar kolam olak
: + 118.30
6. Elevasi M.A hulu
: + 123.78
7. Elevasi M.A hilir
: + 120.04
4.2 Analisis Stabilitas Bendung 4.2.1 Perhitungan Gaya – gaya pada Bendung 4.2.1.1 Berat Sendiri Bendung Contoh perhitungan: Besarnya gaya berat sendiri segmen G1 ; γ pasangan beton = 2.4 ton/m3 Volume = panjang x tinggi x lebar = 1.5 x 9.15 x 1 = 13.75 m3 Besar gaya = Volume x Bj pas beton = 13.75 x 2.0 = 27.45 ton Momen
= Gaya x jarak = 27.45 x 17.5 = 480.38 tm
Selanjutnya perhitungan dilakukan dengan cara tabelaris.
Tabel 4.1 Hasil perhitungan Momen akibat Gaya berat sendiri commit to user 32
perpustakaan.uns.ac.id
No Gaya G1 G2 G3 G4 G5 G6 G7 G8 G9 Total
digilib.uns.ac.id
Berat jenis
Luas m2 4.66 1.98 2.20 2.90 4.09 2.70 3.30 1.43 4.50
Gaya Vertikal
ton/m3 2.4 2.4 2.4 2.4 2.4 2.4 2.4 2.4 2.4
Lengan thd. M
ton -11.18 -4.75 -5.28 -6.96 -9.81 -6.48 -7.92 -3.42 -10.80 -66.61
m 7.77 6.61 6.77 5.77 4.52 4.77 3.64 2.00 1.50
Momen Tahan thd.M t.m -86.90 -31.41 -35.75 -40.16 -44.32 -30.91 -28.81 -6.84 -16.20 -321.30
G2 G1 A G3 G4 2.30
D B
G5
E
C
G
F
G9
G6 G8
G7 H
1.00
1.00
1.00
1.00
I
L
J
K 1.27
M
3.00
0.75
Gambar 4.1 Gaya akibat berat sendiri yang bekerja pada bendung
4.2.1.2 Gaya Akibat Gempa - Gaya akibat beban gempa berupa gaya horizontal (He) dan Momen gempa (Me) commit to user 33
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
besarnya dihitung dengan rumus; He = E * G Dimana E (koefisien gempa) Jenis tanah yang terdapat di lokasi merupakan jenis tanah batuan campuran halus sampai kasar maka di kategorikan jenis tanah diluvium maka koefisien gempanya adalah: n = 0.87 (lihat tabel 2.4) m = 1.05 (lihat tabel 2.5) z = 0.56 (lihat lampiran 1) ac = 113 cm/det2 g = 980 cm/det2
maka: ad = n (ac x z)m = 0.87(113x0.56)1.05 =67.741 cm/det E = ad / g = 67.41/980 = 0.0691
Contoh perhitungan: γ pas beton = 2.4 ton/m3 commit to user 34
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Besarnya gaya akibat Gempa segmen K1 Besar gaya berat (G1) = 27.45 ton Besar gaya = koefisien x gaya berat sendiri = 0.0691 x 27.45 = 1.90 ton Momen
= Gaya x jarak = 1.90 x 4.57 = 8.67 tm
Selanjutnya perhitungan dilakukan dengan cara tabelaris Tabel 4.2 Hasil Perhitungan Momen akibat Gaya Gempa Koefisien No Gaya
K1 K2 K3 K4 K5 K6 K7 K8 K9 Total
Gempa (E)
0.0691 0.0691 0.0691 0.0691 0.0691 0.0691 0.0691 0.0691 0.0691
Gaya berat (G) t 11.18 4.75 5.28 6.96 9.81 6.48 7.92 3.42 10.80
Gaya
Titik M
Gempa Lengan K=E x G t m 0.77 4.57 0.33 8.76 0.36 4.87 0.48 6.00 0.68 2.39 0.45 1.60 0.55 3.20 0.24 3.65 0.75 0.50 4.60
commit to user 35
Momen Guling t.m 3.53 2.88 1.78 2.89 1.62 0.72 1.75 0.86 0.37 16.39
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
K2 K1 A K3 K4
K5
2.30
D B
E
C
G
F
K9
K6 K7
H
1.00
1.00
1.00
K8
I
L
J
K
1.00
1.27
M
3.00
0.75
Gambar 4.2 Gaya akibat Gempa yang bekerja pada bendung
4.2.1.3 Gaya Hidrostatis Gaya Hidrostatis dihitung dengan rumus; W= Luas x γ air Contoh perhitungan; γ air = 1 ton/m2 Luas = ½ x lebar x tinggi =1/2 x 4.25 x 4.25 = 9.03 m2 W1 = luas x γ air = 9.03 x 1 = 9.03 ton Selanjutnya perhitungan dilakukan dengan cara tabelaris.
commit to user 36
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
a.Kondisi air normal Tabel 4.3 Hasil perhitungan Momen akibat Gaya Hidrostatis pada kondisi air normal Luas
No Gaya
m W1 W2
2
ton/m
2.31 0.19 Total
Titik M Momen Lengan Tahan
Gaya
Berat Jenis 3
H
V
ton
ton
1 1
m
2.31 0.19 0.19
2.31
5.33 5.08
ton.m 12.32 0.95 13.26
W2 2.15
W1
A
2.30
D B
E
C
G
F
H
I
L
J 1.00
1.00
1.00
1.00
K 1.27
Gambar 4.3 Gaya Hidrostatis yang bekerja pada bendung pada kondisi air normal
b. Kondisi air banjir Tabel 4.4 Hasil perhitungan Momen akibat Gaya Hidrostatis pada kondisi air banjir No Gaya
Luas m
W1 W2 W3 W4 W5
2
2.31 0.19 4.65 0.66 2.67
Berat Jenis ton/m
3
Gaya H
V
ton
ton
1 1 1 1 1
2.31 -0.19 4.65 -0.66 -2.67
commit to user 37
Titik M Momen Lengan Tahan m 5.33 5.08 6.36 4.56 2.35
ton.m 12.32 -0.95 29.57 -2.99 -6.27
perpustakaan.uns.ac.id
W6 W7
digilib.uns.ac.id
11.00 12.10 Total
1 1
-11.00 -12.10 -5.14
-14.51
1.42 3.82
-15.62 -46.23 -30.16
0.58 4.69
W4
1.13
W5
0.57
W2 W3
W6
2.15
W1 4.92
W7
A
2.30
D B
E
C
G
F
H
I
L
J 1.00
1.00
1.00
1.00
K 1.27
Gambar 4.4 Gaya Hidrostatis yang bekerja pada bendung pada kondisi air banjir
4.2.1.4 Gaya angkat (uplift pressure) a. Perhitungan uplift pressure pada kondisi air normal ∆H = Elevasi mercu – Elevasi dasar kolam olak = 122.65 – 118.30 = 4.35 m Lx =
0m
γ air = 1 ton/m3 ∑l = 15.57 m Untuk segmen A; Lx = 0 Hx = 2.45 ∑l = 15.57 m commit to user 38
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Tabel 4.5 Hasil Perhitungan Rembesan dan Tekanan Air pada saat kondisi air normal Titik
Garis
A
Hx
Lx
∆H
∑L
Px
m
m
m
m
m
2.45
0
4.35
15.57
2.45
4.75
2.3
4.35
15.57
4.11
4.75
3.3
4.35
15.57
3.83
3.75
4.3
4.35
15.57
2.55
3.75
5.3
4.35
15.57
2.27
4.75
6.3
4.35
15.57
2.99
4.75
7.3
4.35
15.57
2.71
5.75
8.3
4.35
15.57
3.43
5.75
9.3
4.35
15.57
3.15
6.75
10.3
4.35
15.57
3.87
6.75
11.57
4.35
15.57
3.52
5.75
12.57
4.35
15.57
2.24
5.35
15.57
4.35
15.57
1.00
A-B B B-C C C-D D D-E E E-F F F-G G G-H H H-I I I-J J J-K K K-L L L-M M
commit to user 39
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Tabel 4.6 Hasil Perhitungan Momen akibat Gaya uplift pressure pada saat kondisi air normal Luas
No Gaya
m U1 U2 U3 U4 U5 U6 U7 U8 U9 U10 U11 U12 Jumlah
2
ton/m
7.54 3.97 3.19 2.41 2.63 2.85 3.07 3.29 3.51 4.69 2.88 4.86
Titik x Momen Lengan Guling
Gaya
Berat jenis
H 3
V t
t
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
m
7.54
1.71 7.77 1.1 6.77 1.1 5.77 0.1 4.77 -0.9 3.63 -0.9 1.5
3.97 -3.19 2.41 2.63 2.85 3.07 3.29 3.51 4.69 -2.88 4.86 22.07
10.69
tm 12.90 30.83 -3.51 16.31 2.89 16.45 0.31 15.70 -3.16 17.03 2.59 7.29 115.62
A
1.44
D
E
B
F
G
0.63
M H
I
L
0.63
J 0.63
A
B
0.63
D
C
0.63
E
K
0.63
0.79
F
1.87
H
G
I
J
0.47
K
L
M U12
U3 2.45
U1
U2 4.11
3.83
2.55
U4 2.27
U5 2.29
U6
U7
2.71
3.43
U8
U9
U10
U11
1.0
2.24
3.15 3.87
3.52
Gambar 4.5 Gaya uplift pressure yang bekerja pada bendung pada kondisi air normal commit to user 40
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
b. Perhitungan uplift pressure pada kondisi air banjir Tabel 4.7 Hasil Perhitungan Rembesan dan Tekanan Air pada saat kondisi air banjir Titik
Garis
A
Hx
Lx
∆H
∑L
Px
m
m
m
m
m
3.58
0
3.74
15.57
3.58
5.88
2.3
3.74
15.57
5.33
5.88
3.3
3.74
15.57
5.09
4.88
4.3
3.74
15.57
3.85
4.88
5.3
3.74
15.57
3.61
5.88
6.3
3.74
15.57
4.37
5.88
7.3
3.74
15.57
4.13
6.88
8.3
3.74
15.57
4.89
6.88
9.3
3.74
15.57
4.65
7.88
10.3
3.74
15.57
5.41
7.88
11.57
3.74
15.57
5.10
6.88
12.57
3.74
15.57
3.86
6.48
15.57
3.74
15.57
2.74
A-B B B-C C C-D D D-E E E-F F F-G G G-H H H-I I I-J J J-K K K-L L L-M M
Tabel 4.8 Hasil Perhitungan Momen akibat Gaya uplift pressure pada saat kondisi air banjir No
Luas
Berat
Gaya
commit to user 41
Titik x
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Gaya
jenis H m
U1 U2 U3 U4 U5 U6 U7 U8 U9 U10 U11 U12 Jumlah
2
ton/m
10.24 5.21 4.47 3.73 3.99 4.25 4.51 4.77 5.03 6.67 4.48 9.90
3
V t
t
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
10.24
Momen Guling
m
tm
1.71 7.77 1.1 6.77 1.1 5.77 0.1 4.77 -0.9 3.63 -0.9 1.5
5.21 -4.47 3.73 3.99 4.25 4.51 4.77 5.03 6.67 -4.48 9.90 34.52
14.81
Lengan
17.52 40.46 -4.91 25.23 4.39 24.50 0.45 22.73 -4.52 24.22 4.03 14.85 168.95
A
1.44
D B
E
C
F
G
0.63
M H
I
L
0.63
J 0.63
A
B
0.63
D
C
0.63
E
K
0.63
0.79
F
1.87
H
G
I
J
0.47
K
L
M U12
U3 U1
U4
U5
U6
U7
U8
U2
3.58
U10
U11 2.74
3.85 5.33
U9
5.09
3.61 4.37
3.86
4.13 4.89
4.65
5.41
5.10
Gambar 4.6 Gaya uplift pressure yang bekerja pada bendung pada kondisi air banjir 4.2.1.4 Gaya Tekanan Lumpur Berdasarkan data dari penyelidikan tanah di hasilkan parameter tanah berupa : data sebagai berikut : commit to user 42
perpustakaan.uns.ac.id
Berat isi tanah
digilib.uns.ac.id
= 1.8 t/m3
Berat satuan air = 1 t/m3 lumpur
= 1.8 – 1 =0.8 t/m3 Ф = 0o
Sehingga Ka:
Contoh perhitungan: Luas=1/2 x lebar x tinggi =1/2 x 2.15 x 2.15 = 2.31 m2 Gaya = Luas x
lumpur x
Ka
= 2.31 x 0.8 x 1 = 1.85 ton Momen = Gaya x jarak = 1.85 x 5.33 = 9.86 t.m
Tabel 4.9 Hasil Perhitungan Momen akibat Gaya Tekanan lumpur No Gaya
Luas
Ka
Titik K
Gaya
Bj lumpur H
commit to user 43
V
Lengan
Momen Tahan
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
m2 Ps1 Ps2
ton
2.31 0.19
1 1
0.8 0.8
ton
m
1.85
Total
5.33 5.08
-0.15 -0.15
1.85
ton.m 9.86 -0.76 9.10
Ps2
Ps1
A
2.30 D B
E
C
G
F
H
I
L
J 1.00
1.00
1.00
1.00
K 1.27
Gambar 4.3 Gaya Tekan lumpur yang bekerja pada bendung
Tabel 4.10 Resume Hasil Perhitungan Gaya-gaya yang bekerja pada Bendung a. Gaya-gaya yang bekerja pada saat kondisis air normal Gaya
Besar Gaya V H ton ton
commit to user 44
MG
MT
t.m
t.m
perpustakaan.uns.ac.id
Berat sendiri Gempa Hidrostatis Uplift Pressure Tekanan lumpur Total
digilib.uns.ac.id
-66.61
-321.30 4.60 2.31 10.69 1.85 19.45
-0.19 22.07 -0.15 -44.87
16.39 11.37 115.62 132.01
9.10 -300.82
b. Gaya-gaya yang bekerja pada saat kondisis air banjir Gaya Berat sendiri Gempa Hidrostatis Uplift Pressure Tekanan lumpur Total
Besar Gaya V H ton ton -66.61 4.60 -14.51 -5.14 34.52 14.81 -0.15 1.85 -46.75 16.12
MG t.m
-30.16 170.71 187.11
Di analisa terhadap : 4.2.2.1 Guling a. Kondisi air normal: ∑Mt= -300.82t.m ∑Mg= 132.01t.m
…………………….(Aman)
45
t.m -321.30
16.39
4.2.2 Kontrol Stabilitas Bendung
commit to user
MT
9.10 -342.36
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
b. Kondisi air banjir: ∑Mt= -342.36 t.m ∑Mg= 187.11 t.m
……………………(Aman)
4.2.2.2 Geser a. Kondisi air normal: ∑RV = -44.87 t. ∑RH= 19.45 t.
……………………..(Aman)
b. Kondisi air banjir: ∑RV = -46.75 t. ∑RH= 16.12 t.
……………………(Aman) commit to user 46
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
4.2.2.3 Eksentrisitas a. Kondisi air normal ∑Mt= -300.82 t.m ∑Mg= 132.01t.m ∑RV = -44.87 t B= 8.27 m
………………….(Aman)
b. Kondisi air banjir ∑Mt= -342.36 t.m ∑Mg= 187.11 t.m ∑RV = -46.75 t B= 8.27 m
commit to user 47
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
………………….(Aman).
4.2.2.4 Daya Dukung Tanah a. Kondisi air normal ∑RV = -44.87 t e=
0.37
B = 8.27 m = 20 t/m2
……………….(Aman)
…………….(Aman)
b. Kondisi air banjir ; ∑RV = -46.75 t e = 0.814 B = 8.27 m = 20 t/m2
commit to user 48
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
…………....(Aman)
……………(Aman)
4.2.2.5 Erosi bawah tanah (piping) a. kondisi air normal ∆H
= Elevasi mercu – Elevasi dasar kolam olak = 122.65 – 118.30 = 4.35 m
∑Lv = 11.8 m ∑LH = 23.27 m C = 4.0 (kerikil halus)
4.49 ≥ 4.0 …………………………………… (Aman)
b. kondisi air banjir ∆H = Elevasi m.a banjir dihulu – Elevasi m.a banijr hilir = 123.78 – 120.04 commit to user 49
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
= 3.75 m Lv = 11.8 m Lh = 23.27 m C = 4.0 (kerikil halus)
5.2 ≥ 4.0 …………………………………….(Aman)
commit to user 50
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Tugas Akhir Program Diploma III Teknik Sipil Infrastruktur Perkotaan BAB V Rencana Anggaran Biaya (RAB)
BAB V RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB) Rencana Anggaran Biaya (RAB) adalah perhitungan biaya suatu konstruksi berdsarkan gambar bestek dalam suatu kontrak yang disepakati. Tujuan pembuatan rencana anggaran biaya ini adalah untuk memperkirakan kembali besarnya biaya untuk pelaksanaan pembangunan bangunan tubuh bendung yang telah ada dengan analisa harga baru yang sesuai kondisi saat ini.
5.1. Rekapitulasi Volume Pekerjaan Bendung Perhitungan volume pekerjaan ini berdasarkan gambar desain bangunan bendung yang sesuai dengan dimensi data dilapangan.
Pekerjaan Galian Tanah Biasa
= 3644.88 m3
Pekerjaan Tanah yang dipadatkan
= 337.16 m3
Pekerjaan Beton siclop
= 1367.18 m3
Pekerjaan Bekesting/cetakan beton = 206.62 m2
Pekerjaan Pasangan batu kali
Pemasangan 1 set pintu pembilas
= 1029.25 m3
5.2. Analisa Harga Satuan Pekerjaan Harga satuan pekerjaan yang diperoleh penulis berdasarkan dari beberapa referensi yang telah dibaca oleh penulis. didapatkan masing harga satuan pekerjaan sebagai berikut:
Pekerjaan
: Galian Tanah Sedalam 4 m + Pembuangan tanah sejauh 150 m SNI 2835 : 2008 (6.4)
Satuan
: m3 commit to user 51
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Tabel 5.1 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Galian Tanah NO.
URAIAN
SATUAN
KUANTITAS
BIAYA SATUAN (Rp.)
JUMLAH (Rp)
1
2
3
4
5
6
I
a.
Galian tanah UPAH.
1
Pekerja
Org/hr
0,9830
35.000,00
34.405,00
2
Mandor
Org/hr
0,0980
45.000,00
4.410,00
b.
=Rp.
38.815,00
=Rp.
28.636,36
=Rp.
67.451,36
Pembuangan tanah K= a/ 275 (L+ 75) K= biaya yang dicari per m3 a= Upah pekerja L= jauh jarak angkut K= Rp. 35.000,00/275 (150 +75) TOTAL
Pekerjaan
: Timbunan tanah dipadatkan SNI 2835 : 2008 (6.9) + (6.10) : m3
Satuan
Tabel 5.2 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Timbunan Tanah Dipadatkan NO.
URAIAN
SATUAN
KUANTITAS
BIAYA SATUAN (Rp.)
JUMLAH (Rp)
1
2
3
4
5
6
I
UPAH URUGAN. 1 2
Pekerja
Org/hr
0,2500
35.000,00
8.750,00
Mandor
Org/hr
0,0083
45.000,00
373,50
Pekerja
Org/hr
0,5000
35.000,00
17.500,00
Mandor
Org/hr
0,0500
45.000,00
2.250,00
=Rp.
28.873,50
UPAH PEMADATAN.
II 1 2
TOTAL
commit to user 52
perpustakaan.uns.ac.id
Pekerjaan
digilib.uns.ac.id
: Beton sicloop ( 60 % Beton Camp. 1 PC : 2 Ps ; 3 Kr , dan 40 %
batu belah SNI 2836 : 2008 (6.9) + (6.10) : m3
Satuan
Tabel 5.3 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Beton Sicloop NO.
URAIAN
SATUAN
KUANTITAS
BIAYA SATUAN (Rp.)
JUMLAH (Rp)
1
2
3
4
5
6
I
UPAH. 1 2 3 4
II
Pekerja
Org/hr
3,4000
Mandor
Org/hr
0,1700
Tukang
Org/hr
0,8500
Kepala Tukang
Org/hr
0,0850
Batu belah
m3
0,5720
PC
kg
194,0000
Pasir beton
m3
0,3120
Krikil
m3
0,4680
35.000,00
119.000,00 7.650,00
45.000,00 50.000,00
42.500,00 4.675,00
55.000,00
BAHAN. 1 2 3 4
125.000,00 1.100,00 130.000,00 135.000,00
TOTAL
Pekerjaan
=Rp.
71.500,00 213.400,00 40.560,00 63.180,00
562.465,00
: Cetakan Beton / begisting untuk pondasi , per m2 SNI 7394 : 2008 ( 6.20 ) : m2
Satuan
Tabel 5.4 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Cetakan Beton NO.
URAIAN
SATUAN
KUANTITAS
BIAYA SATUAN (Rp.)
JUMLAH (Rp)
1
2
3
4
5
6
I
UPAH. 1 2
Pekerja
Org/hr
0,5200
Mandor
Org/hr
0,0260
Tukang
Org/hr
0,2600
commit to user 53
35.000,00 45.000,00 50.000,00
18.200,00 1.170,00 13.000,00
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
3 4
II
Kepala Tukang
Org/hr
0,0260
Kayu tahun
m3
0,0400
Paku
kg
0,3000
55.000,00
1.430,00
BAHAN. 1 2
1.050.000,00 15.000,00
TOTAL
Pekerjaan
=Rp.
42.000,00 4.500,00
80.300,00
: Pasangan Batu Kali 1 PC : 4 Ps SNI 2837 : 2008 (6.4) : m3
Satuan
Tabel 5.5 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Pasangan batu kali NO.
URAIAN
SATUAN
KUANTITAS
BIAYA SATUAN (Rp.)
JUMLAH (Rp)
1
2
3
4
5
6
I
UPAH. 1 2 3 4
II
Pekerja
Org/hr
1,5000
35.000,00
52.500,00
Mandor
Org/hr
0,0750
45.000,00
3.375,00
Tukang
Org/hr
0,6000
50.000,00
30.000,00
Kepala Tukang
Org/hr
0,0600
55.000,00
3.300,00
Batu belah 15/20cm
m3
1,1000
125.000,00
137.500,00
Semen portland
kg
136,0000
1.100,00
149.600,00
Pasir pasang
m3
0,5440
115.000,00
62.560,00
=Rp.
438.835,00
BAHAN. 1 2 3
TOTAL
commit to user 54
Tugas Akhir Program Diploma III Teknik Sipil Infrastruktur Perkotaan BAB V Rencana Anggaran Biaya (RAB)
5.3. Perhitungan Anggaran Biaya Pekerjaan : Pembangunan Tubuh Bendung 1 bh + 1 set pintu pembilas b= 1.5 m, t=3,0 m Tabel 5.6 Perhitungan anggaran biaya pembuatan bendung No.
Uraian Pekerjaan
1
2
Sat.
Analisa
Volume
3
4
5
I
PEKERJAAN TUBUH BENDUNG
1
Galian tanah biasa + pembuangan tanah
m3
SNI 2835 : 2008 ( 6 . 4 )
3644.88
2
Timbunan tanah dipadatkan
m3
SNI 2835 : 2008 ( 6 . 9 ) + ( 6.10 )
337.16
3
Pasangan beton sicloop
m3
SNI 2836 : 2008 ( 6 . 10 )
4
Begisting/cetakan beton
m2
SNI 7394 : 2008 ( 6 .20 )
5
Pasangan batu kali untuk dinding sayap bendung
m3
SNI 2837 : 2008 ( 6 .4 )
6
Pengadaan dan pemasangan 1 set pintu
bh
Harga Satuan (Rp) 6
138,784.23 31,760.85
1,367.13
907,654.00
206.62
85,327.00
1,029.25
685,641.00
1.00
30,000,000.00
Harga (Rp) 7
Jumlah Harga (Rp) 8
505,851,854.30 10,708,488.19 1,240,881,013.02 17,630,264.74 705,695,999.25 30,000,000.00
pembilas b=1,50 m , t=3m. Jumlah
Keuntungan kontraktor Sub total PPN 10 % Total Dibulatkan
Terbilang : Tiga miliyar, tiga puluh delapan juta, dua puluh sembilan ribu rupiah.
25
2,510,767,619.50 251,076,761.95 2,761,844,381.45 276,184,438.14 3,038,028,819.59 3,038,029,000.00
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
Tugas Akhir Program Diploma III Teknik Sipil Infrastruktur Perkotaan BAB VI Rencana Anggaran Biaya (RAB)
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN
6.1 Kesimpulan Dari hasil analisis dan perhitungan stabilitas yang telah dilakukan diperoleh sebagai berikut : a. Nilai keamanan stabilitas bendung, sebagai berikut: Nilai Stabilitas pada Kondisi air Normal; Stabilitas terhadap guling (Sf = 2.28 ≥ 1.5); Stabilitas terhadap geser (Sf = 1.96 ≥ 1.5); eksentrisitas pembebanan yang terjadi (e = 0.37 ≤ 1.37); Daya dukung tanah atau Tegangan tanah yang terjadi (σmin = 3.95 t/m2 < 20 t/m2); (σmaks = 6.89 t/m2 <20 t/m2), stabilitas terhadap erosi bawah tanah (piping )(C= 4.49 ≥ 4.0) Nilai Stabilitas pada Kondisi air Banjir ;Stabilitas terhadap guling (Sf = 1.83 ≥ 1.25); Stabilitas terhadap geser (Sf = 2.46 ≥ 1.25); eksentrisitas pembebanan yang terjadi (e = 0.814 ≤ 1.37); Daya dukung tanah atauTegangan tanah yang terjadi (σmin = 2.31 t/m2 < 20 t/m2); (σmaks = 8.99 t/m2 < 20 t/m2), stabilitas terhadap erosi bawah tanah (piping) (C = 5.2 ≥ 4.0). Berdasarkan nilai keamanaan yang diperoleh maka dapat dinyatakan bahwa Kontrol Stabilitas bangunan bendung tersebut memenuhi syarat dan aman. b. Hasil perhitungan anggaran biaya untuk pembuatan bangunan bendung ersebut adalah sebesar Rp. 3,038,029,000.00.
6.2 Saran Dalam melakukanan analisis stabilitas suatu bangunan bendung sebaiknya digunakan data yang ada pada kondisi lapangan yang digunakan sebagai referensi, seperti daya dukung tanah, karena dalam perhitungan analisis stabiiltas daya dukung tanah yang digunakan adalah 20 t/m2 , angka tersebut merupakan data asumsi yang seharusnya commit to user 1
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
perlu diuji. Selain itu Debit banjir rencana sebesar 215,10 m3/dt, merupakan asumsi yang seharusnya diperoleh dari perhitungan data hidrologi untuk daerah lokasi bendung tersebut. sehingga dapat dibandingkan hasil nilai angka keamanan yang baru dengan nilai angka keamanan yang sesuai dengan data di lapangan.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
PENUTUP
Puji syukur penyusun panjatkan atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan segala rahmat, dan hidayah-Nya, sehingga penyusun dapat menyelesaikan laporan Tugas Akhir ini dengan baik, lancar dan tepat pada waktunya. Tugas akhir ini dibuat berdasarkan atas teori-teori yang telah didapatkan dalam bangku perkuliahan maupun peraturan-peraturan yang berlaku di Indonesia. Tugas Akhir ini diharapkan dapat memberikan tambahan ilmu bagi penyusun yang nantinya menjadi bekal yang berguna dan diharapkan dapat diterapkan dilapangan pekerjaan yang sesuai dengan bidang yang berhubungan di bangku perkuliahan. Dengan terselesaikannya Tugas Akhir ini merupakan suatu kebahagiaan tersendiri bagi penyusun. Keberhasilan ini tidak lepas dari kemauan dan usaha keras yang disertai doa dan bantuan dari semua pihak yang telah membantu dalam penyelesaian Tugas Akhir ini. Penyusun sadar sepenuhnya bahwa dalam penyusunan Tugas Akhir ini masih jauh dari kesempurnaan. Akan tetapi kekurangan tersebut dapat dijadikan pelajaran yang berharga dalam penyusunan Tugas Akhir selanjutnya. Untuk itu penyusun sangat mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya konstruktif dari pembaca. Akhirnya penyusun berharap semoga Tugas Akhir dengan judul “TINJAUAN ANALISIS STABILITAS BENDUNG TETAP(STUDI KASUS BENDUNG NJAEN PADA SUNGAI BRAMBANGAN SUKOHARJO)” ini dapat bermanfaat bagi penyusun khususnya dan semua Civitas Akademik Fakultas Teknik Jurusan Sipil Universitas Sebelas Maret Surakarta, serta para pembaca pada umumnya. Dan juga apa yang terkandung dalam Tugas Akhir ini dapat menambah pengetahuan dalam bidang konstruksi bagi kita semua.
commit to user
perpustakaan.uns.ac.id
digilib.uns.ac.id
DAFTAR PUSTAKA
Departemen Pekerjaan Umum, Direktorat Sumber Daya Air, 2007, Standar Perencanaan Irigasi KP-02, Jakarta. Departemen Pekerjaan Umum, Direktorat Sumber Daya Air, 2007, Standar Perencanaan Irigasi KP-04, Jakarta. Moch. Memed. dan Erman Mawardi, 2002, Desain Hidraulik Bendung Tetap untuk Irigasi Teknis, Alfabeta,Bandung. Triatmojo. Bambang, Hidrologi Terapan, Beta Offset, Yogyakarta, 2008. Hery Nur Priatwanto, 2010, Perencanaan Bendung Tetap Tipe Vlughter-Sitompul, Tugas Akhir Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Sipil Universitas Sebelas Maret, Surakarta.
Didip Dimas P.B, Rini Widyastuti W.S, 2009, Perencanaan Teknis dan Kajian Sistem Pengendalian Proyek dengan Metode Earned Value pada Bendung Susukan Kabupaten Magelang, Tugas Akhir Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Sipil Universitas Dipenegoro, Semarang.
commit to user