Jurnal Dinamika Informatika Volume 4, Nomor 2, September2009 :121 - 128
PENGEMBANGAN DISTRO LINUX UNTUK MAHASISWA PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA Oleh Nostalgia Cinta Perdana 2 Meilany Nonsi Tentua 1
1
Mahasiswa S-1 Program Studi Teknik Informatika, UPY 2 Dosen Tetap Program Studi Teknik Informatika, UPY ABSTRAK
Mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta secara umum menggunakan sistem operasi dan aplikasi berbasis Microsoft Windows. Pengadaan software yang berbasis Microsoft Windows secara legal membutuhkan dana besar. Linux dapat dijadikan alternatif dari Microsoft Windows. Saat ini belum ada distro khusus untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta. Penelitian ini mengembangkan distro Linux untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta yang meliputi identitas distro, boot menu dan aplikasi. Distro dikembangkan dengan metode remastering menggunakan shell script dan diberi nama UPYX System.UPYX System dapat digunakan dari DVD atau flashdisk tanpa diinstall, proses installasi lebih mudah dan lebih cepat. Berdasarkan uji black box dan alpha, UPYX Systemdapat berjalan dengan baik. Kata kunci :
Distro Linux, Mahasiswa Teknik Informatika PENDAHULUAN
Latar Belakang Masalah Software-software yang digunakan mahasiswa di rumah adalah software-software yang digunakan oleh dosen Program Studi Teknik Informatika pada saat melakukan perkuliahan dan praktikum di laboratorium. Mahasiswa membutuhkan dana besar untuk membeli software-software yang diperlukan selama kuliah secara legal. Linux dapat dijadikan sistem operasi alternatif untuk menggantikan Microsoft Windows. Linux dapat digunakan di berbagai macam jenis perangkat keras komputer, termasuk komputer desktop, superkomputer dan sistem benam seperti pembaca buku elektronik, sistem permainan video, telepon genggam dan router (Wikipedia, 2009). Distro adalah distribusi software yang terdapat pada media distribusi seperti CD atau DVD. Pada setiap media distribusi terdapat paket software yang meliputi sistem operasi, aplikasi dan utilitas yang sesuai dengan jenis distro. Distro yang sudah ada antara lain adalah Ubuntu, Open Suse, Knoppix (Wikipedia, 2009).
Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah dan identifikasi masalah di atas, maka ditetapkan rumusan masalah belum ada distro Linux khusus untuk mahasiswa Program Studi
121
Pengembangan Distro Linux Untuk Mahasiswa Program Studi teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta (Nostalgia Cinta Perdana, Meilany Nonsi Tentua)
Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta sehingga perlu dikembangkan distro Linux untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta. Tujuan Penelitian Tujuan penelitian ini adalah membuat rancang bangun distro untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta. Manfaat Penelitian Manfaat penelitian ini adalah memberikan distro alternatif yang sesuai untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika.
LANDASAN TEORI Program Studi Teknik Informatika Program sarjana yang ada pada Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas PGRI Yogyakarta terdiri atas lima kelompok matakuliah, yaitu matakuliah pengembangan kepribadian, matakuliah keilmuan dan ketrampilan, matakuliah keahlian berkarya, matakuliah perilaku berkarya dan matakuliah berkehidupan bermasyarakat (Universitas PGRI Yogyakarta, 2003). Linux Linux berasal dari nama kernel Linux yang dibuat tahun pada tahun 1991 oleh Linus Torvalds. Linux dapat dimodifikasi, digunakan dan didistribusikan kembali secara bebas oleh siapapun. Linux dapat digunakan sebagai sistem operasi pada komputer desktop, superkomputer dan sistem benam seperti pembaca buku elektronik, sistem permainan video, telepon genggam dan router. Linux banyak digunakan karena tidak bergantung kepada vendor, biaya operasional yang rendah, dan kompatibilitas yang tinggi, serta faktor keamanan dan kestabilannya yang tinggi (Wikipedia, 2009). Distro Distro Linux adalah paket perangkat lunak yang berisi sistem operasi dan aplikasi. Di dalam distro terdapat aplikasi installer, desktop, perkantoran, pemrograman, web server dan basisdata. Distro Linux dibuat oleh individu, grup atau lembaga. Contoh-contoh distro Linux adalah Ubuntu, GoBuntu, SuSE, Fedora, Mandriva, Slackware, Debian, PCLinuxOS, Knoppix dan Xandros. Distro Linux dapat didownload langsung dari situs distributor distro bersangkutan atau membeli dari penjual lokal (Wikipedia, 2009).
METODOLOGI PENELITIAN Alat Penelitian Perangkat Keras Perangkat keras yang digunakan dalam penelitian ini adalah komputer dengan spesifikasi sebagai berikut : 1. PC a. Processor : Dual Core 3,2 GHz b. RAM : 1 GB c. VGA Card : 64 MB d. Harddisk : 120 GB
122
Jurnal Dinamika Informatika Volume 4, Nomor 2, September2009 :121 - 128
2. Monitor 3. Keyboard dan Mouse 4. Speaker Perangkat Lunak Perangkat lunak yang digunakan dalam penelitian ini adalah perangkat lunak berbasis Linux sebagai berikut : 1. Sistem operasi : Kubuntu 8.10 2. Editor : Kate 3. Shell : Bash 4. Installer : Apt-get 5. Squasher : Mksquashfs 6. Iso maker : Mkisofs 7. DVD Writer : K3b 8. Emulator : Qemulator Teknik Pengumpulan Data Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengumpulan data primer dan pengumpulan data sekunder. Cara yang digunakan untuk mengumpulkan data primer dalam penelitian ini adalah pengamatan langsung yang dilakukan dengan cara mengamati distro linux yang akan dikembangkan. Cara yang digunakan untuk mengumpulkan data sekunder dalam penelitian ini adalah metode penelitian pustaka yang dilakukan dengan cara mengamati bahan tertulis dari buku, situs, manual, bantuan dan dokumen lain yang ada kaitannya dengan pengembangan distro linux. Perancangan Distro Linux Dalam penelitian ini rancangann distro Linux yang dikembangkan berupa rancangan identitas distro, boot menu dan aplikasi yang akan diinstall pada distro yang akan dikembangkan. Rancangan Identitas Distro Rancangan identitas distro yang akan dikembangkan adalah sebagai berikut: 1. Nama liveuser : upyx 2. Nama host : UPYXSystem 3. Nama distro : UPYXSystem Rancangan Menu Booting Rancanganmenu booting distro yang akan dikembangkan adalah sebagai berikut : 1. Menjalankan UPYX System 2. Menginstall UPYX System 3. Menjalankan sistem operasi dari harddisk Rancangan Aplikasi Rancanganaplikasi yang akan diinstall pada distro yang akan dikembangkan adalah aplikasi yang memiliki fungsi sama dengan aplikasi yang digunakan untuk kuliah dan praktikum. Rancangan aplikasi meliputi rancangan aplikasi dasar sistem operasi, aplikasi perkantoran, aplikasi klien fasilitas internet, aplikasi pemrograman konsol, aplikasi pemrograman GUI, aplikasi grafis, aplikasi multimedia, aplikasi scientific dan aplikasi server.
123
Pengembangan Distro Linux Untuk Mahasiswa Program Studi teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta (Nostalgia Cinta Perdana, Meilany Nonsi Tentua)
Rancangan Tampilan Rancangan tampilan distro yang akan dikembangkan meliputi rancangan boot menu, USplash, KDM, KSplash dan desktop.
IMPLEMENTASI Tampilan UPYX System yang telah dikembangkan adalah sebagai berikut: Tampilan Boot Menu
Gambar 1. Tampilan boot menu UPYX System dari DVD atau flashdisk.
Tampilan USplash
Gambar 2. Tampilan USplash UPYX System live.
124
Jurnal Dinamika Informatika Volume 4, Nomor 2, September2009 :121 - 128
Tampilan KSplash
Gambar 3.Tampilan KSplash UPYX System.
Tampilan Desktop
Gambar 4. Tampilan desktop UPYX System.
PEMBAHASAN Pengguna sistem UPYX System merupakan distro Linux yang dikembangkan untuk mahasiswa Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta. Username default pada live system adalah upyx. Username default ini memiliki hak akses sebagai user biasa, yaitu menggunakan aplikasi, menggunakan data pada folder home upyx dan media penyimpanan eksternal. Username
125
Pengembangan Distro Linux Untuk Mahasiswa Program Studi teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta (Nostalgia Cinta Perdana, Meilany Nonsi Tentua)
root merupakan user dengan hak akses sebagai root, yaitu menginstall dan menguninstall aplikasi, mengubah aturan sistem dan mengubah semua file dan folder yang ada sistem. Pada saat menginstall ke harddisk username default dapat diganti dengan nama lain, tetapi masih mempunyai hak penggunaan sebagai user biasa. Jika user biasa mengakses aplikasi yang memerlukan hak akses sebagai root maka sistem akan menanyakan password dari root.
Keunggulan Sistem Biaya pengadaan murah. UPYX System merupakan software yang memiliki lisensi GPL sehingga setiap orang berhak untuk menggunakan, menggandakan dan mendistribusikan UPYX System secara bebas tanpa perlu membayar biasa lisensi dan tidak melanggar undang-undang hak cipta. Mahasiswa Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta dapat menyalin UPYX System tanpa dipungut biaya.
Aplikasi-aplikasi yang sesuai. UPYX System merupakan distro yang dikembangkan secara khusus untuk mahasiswa Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta sehingga aplikasi-aplikasi yang ada lebih sesuai untuk digunakan dibandingakan dengan distro lain. Aplikasi-aplikasi yang di install merupakan aplikasi yang sering digunakan oleh user sesuai dengan fungsi aplikasi masing-masing.
Dapat digunakan tanpa menginstall. UPYX System merupakan distro jenis live system sehingga user dapat langsung menggunakan sistem walaupun belum menginstallnya ke harddisk komputer. UPYX System dapat dijalankan langsung dari DVD maupun flashdisk. Penggunaan UPYX System dari flashdisk memiliki keunggulan lebih cepat dan lebih tenang jika dibandingkan dengan penggunaan dari DVD.
Proses installasi lebih mudah dan lebih cepat. UPYX System merupakan distro yang memiliki banyak aplikasi yang sudah terinstall. Proses installasi lebih mudah dan lebih cepat jika dibandingkan dengan proses installasi terpisah sistem operasi dengan berbagai aplikasi. User hanya perlu menginstall satu kali untuk mendapatkan seluruh software yang ada di UPYX System.
Dapat diinstall ke flashdisk. UPYX System memiliki aplikasi USB Creator yang mempunyai fungsi menginstall system live ke flashdisk. Live system dari flashdisk dapat menyimpan data ke flashdisk dalam bentuk persistant image.
Kelemahan Sistem Software belum lengkap. Software yang diperlukan mahasiswa belum diinstall semua karena kurangnya pengetahuan peneliti tentang fungsi dan penerapan aplikasi-aplikasi yang ada pada DVD Repositories Ubuntu 8.10 dalam matakuliah-matakuliah di Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas PGRI Yogyakarta.
Suara berisik jika dijalankan dari DVD. Penggunaan UPYX System dengan menggunakan DVD menimbulkan suara yang berisik karena rotasi yang terlalu cepat dan pembacaan DVD yang terus menerus.
Tidak kompatibel dengan printer baru. UPYX System tidak memiliki driver-driver yang sesuai dengan printer baru sehingga user akan mengalami kesulitan ketika akan mencetak dokumen.
126
Jurnal Dinamika Informatika Volume 4, Nomor 2, September2009 :121 - 128
KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan Pengembangkan distro Linux untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta dilakukan dengan cara melakukan remastering distro Kubuntu 8.10 Live System. Remastering dilakukan dengan menggunakan shell script. Rancang bangun distro yang dikembangkan merupakan live system yang mengandung aplikasi-aplikasi yang diperlukan oleh mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta. Distro dapat digunakan dari DVD dan flashdisk serta dapat diinstall ke harddisk dan flashdisk. Distro Linux yang dikembangkan untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta handal karena memiliki kestabilan sistem dan kompatibiltas hardware Kubuntu 8.10. Distro ini mempunyai keunggulan biaya pengadaan murah, proses installasi lebih mudah dan lebih cepat serta dapat diinstall ke flashdisk. Saran Pengembangan distro Linux untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta secara berkala untuk mengikuti perkembangan kebutuhan mahasiswa serta perkembangan perangkat keras dan perangkat lunak. Penggunaan distro Linux yang dikembangkan untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta dari flashdisk karena lebih tenang dan lebih cepat. Penggunaan distro Linux yang dikembangkan untuk mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta sebagai alternatif sistem operasi Microsoft Windows dan aplikasi berbasis Microsoft Windows yang memiliki lisensi komersial dan memiliki harga yang mahal.
DAFTAR PUSTAKA Boddo, 2007, How to Re-master Linux into Your Own Distribution, http://www.cyberpunkcafe.com, 1 Juni 2009. Burtch, K.O., 2004, Linux Shell Scripting with Bash, Sams Publishing, Indiana. Fedora, 2008, Fedora 8.00, DVD Fedora 8.00. Knoppix, 2008, Knoppix 5.10, Live CD Knoppix 5.10. Kubuntu, 2008, Kubuntu 8.10, Live CD Kubuntu 8.10. Mandriva, 2008, Mandriva Spring, Live CD Mandriva Spring. Microsoft, 2009, Microsoft, http://www.microsoft.com, 1 Juni 2009. Live CD List, 2009, Live CD List, http://www.livecdlist.com, 1 Juni 2009. Noname, 2009, Distro, English Wikipedia, http://en.wikipedia.org/distro, 1 Juni 2009.
127
Pengembangan Distro Linux Untuk Mahasiswa Program Studi teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta (Nostalgia Cinta Perdana, Meilany Nonsi Tentua)
Noname, 2009, Fedora, English Wikipedia, http://en.wikipedia.org/fedora, 1 Juni 2009. Noname, 2009, Knoppix, English Wikipedia, http://en.wikipedia.org/knoppix, 1 Juni 2009. Noname, 2009, Linux, English Wikipedia, http://en.wikipedia.org/linux, 1 Juni 2009. Noname, 2009, OpenSuse, English Wikipedia, http://en.wikipedia.org/opensuse, 1 Juni 2009. Noname, 2009, Ubuntu, English Wikipedia, http://en.wikipedia.org/ubuntu, 1 Juni 2009. OpenSuse, 2008, OpenSuse 10.3, DVD OpenSuse 10.3 OpenSuse, 2008, OpenSuse 11, Live CD OpenSuse 11 Universitas PGRI Yogyakarta, 2003, Pedoman Akademik Universitas PGRI Yogyakarta, Universitas PGRI Yogyakarta, Yogyakarta. Ubuntu, 2008, Ubuntu 8.10, Live CD Ubuntu 8.1.
128