Panduan Linux Blankon 9.1
Panduan Linux Blankon 9.1 Disusun Oleh: Ahmad Sabiq Resri Ambarizki Yuniaz Desi Estuti Dinda Devyanti Puteri Dwi Rahmayanti Syuraya Kurrotal Aini Novi Widianingsih Vera Licha Yunisa Indah Centya Dewi
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
Pengantar Buku Elektronik (e-book) Linux BlankOn 9.1 ini merupakan salah satu tugas yang diberikan pada mata kuliah Sistem Operasi di Program Studi Teknik Informatika Universitas YARSI. Selain tugas ini sebenarnya masih banyak tugas-tugas lain yang diberikan, jadi untuk mahasiswa Teknik Informatika Universitas YARSI yang mau mengambil mata kuliah ini harap berpikir lagi, tapi karena mata kuliah ini adalah mata kuliah wajib, jadi mau tidak mau mata kuliah ini harus diambil. Tujuan dari diberikannya tugas membuat buku panduan Linux BlankOn 9.1 adalah agar para mahasiswa tidak asing dan menjadi terbiasa dengan sistem operasi berbasis open source serta untuk menambah perbendaharaan ebook panduan penggunaan desktop Linux yang Berbahasa Indonesia, sehingga dapat mempermudah masyarakat yang akan memulai menggunakan Sistem Operasi Linux. Buku ini boleh diperbanyak, diedarkan, dan/atau dimodifikasi baik seluruh atau sebagian dari dokumen sesuai dengan ketentuan "GNU Free Documentation License”. Meskipun buku ini masih jauh dari kata sempurna, semoga sumbangsih kecil ini dapat bermaksa. Selain buku distro Blankon, ada juga seri buku Distro Linux lainnya yang bisa diunduh dari laman web http://ahmadsabiq.net
Jakarta, Juli 2015
Penulis
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
BAB 1 Berkenalan dengan Linux Blankon 9.1 1.1. Tentang Sistem Operasi Linux a. Linux Linux merupakan kernel atau dasar dari sistem operasi yang pertama kali ditulis oleh seorang mahasiswa Finlandia bernama Linus Benedict Torvalds pada tahun 1991. Hasil karyanya dilisensikan secara bebas dan terbuka (Free Software) sehingga siapa saja boleh mengembangkannya. Richard Stallman, seorang aktivis piranti lunak pendiri FSF (Free Sofware Foundation) berniat untuk menggabungkan Linux ke dalam proyek sistem operasinya yang bernama GNU (GNU is Not Unix). Pada saat itu, proyek GNU sama sekali belum selesai mengimplementasikan kernel sistem operasi. Akhirnya, dengan dirilisnya kernel Linux, terjadilah perkawinan antara peralatan (tools) yang dibuat oleh proyek GNU dengan kernel Linux yang dibuat oleh Linus Torvalds, sehingga menghasilkan sistem operasi baru bernama GNU/Linux, sebuah sistem operasi yang mirip dengan UNIX. Kesemua komponen dari sistem operasi GNU/Linux dilisensikan berdasarkan lisensi yang disebut GPL (GNU General Public License) yang ditulis sendiri oleh Richard Stallman. Lisensi ini memungkinkan setiap orang untuk secara bebas mengembangkan bahkan menjual Linux dengan syarat semua pengembangan yang telah dilakukan harus juga dipublikasikan kepada umum. Linux juga dipaketkan dengan perangkat lunak lain untuk keperluan lain seperti server, desktop, perkantoran, internet, multimedia, dll sehingga menjadikannya apa yang disebut dengan distribusi Linux atau yang sering dikenal dengan istilah Distro Linux. Karena sifat Linux yang terbuka, siapapun bisa memaketkan Linux dengan perangkat lunak pilihannya dengan cara pemaketan masing-masing untuk membuat distribusi Linux.
b. Kelebihan Linux 1. Linux dapat secara bebas tanpa perlu membayar lisensi. Anda juga bisa mengunduh kode sumber Linux jika ingin melihatnya tanpa ada batasan apapun. 2. Linux memiliki koleksi perangkat lunak yang sangat lengkap untuk keperluan desktop, laptop, dan server. Jika perangkat lunak yang tersedia terasa kurang, Anda dapat menambahkannya dengan mudah melalui repository yang tersedia. 3. Linux sangat stabil karena jarang sekali crash maupun hang. Anda juga tidak perlu melakukan restart jika melakukan konfigurasi sistem. PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
4. Linux lebih aman terhadap virus, karena selain jumlah virus di Linux sangat sedikit. Linux juga sangat ketat dalam hal pengelolaan keamanan. 5. Perbaikan kutu (bug) yang terdapat di Linux sangat cepat, karena Linux dikembangkan secara komunitas dan setiap komunitas bisa memberikan masukanmasukan dan perbaikan untuk kutu (bug) tersebut
c. Kekurangan Linux 1. Linux kurang memiliki dukungan dari produsen perangkat keras dalam hal penyediaan perangkat lunak pengendali (driver). Hampir semua perangkat lunak pengendali yang saat ini ada di Linux merupakan hasil jerih payah komunitas, dan sebagian kecil murni dukungan dari produsen perangkat keras. 2. Linux masih kurang didukung oleh beberapa pembuat permainan. Kebanyakan pembuat permainan masih menggunakan sistem operasi Microsoft Windows sebagai platform mereka.
d. Linux Blankon 9.1 BlankOn Linux adalah sebuah distro Linux yang berisikan perangkat lunak (software) yang dapat digunakan untuk keperluan desktop, laptop, dan workstation. BlankOn Linux diturunkan dari sebuah distro Linux yang sangat terkenal akan kemudahan pengggunanya, yaitu Ubuntu. Dan dipadukan dengan berbagai pernak-pernik khas Indonesia. Distro ini sangat cocok digunakan untuk pengguna komputer di Indonesia. BlankOn dikembangkan oleh Yayasan Penggerak Linux Indonesia (YPLI) bersama Komunitas Ubuntu Indonesia BlankOn dilakukan secara terbuka dan gotong royong, sehingga semua orang dapat berkontribusi untuk mengembangkan BlankOn agar menjadi lebih baik.BlankOn Linux juga bisa digunakan oleh siapa saja tanpa harus membayar untuk mengunduhnya, dan juga bisa membagi-baginya secara bebas tanpa batas kepada siapa saja. Tujuan pengembangan BlankOn Linux merupakan menghasilkan Distro Linux yang sesuai dengan kebutuhan pengguna komputer umum yang ada di Indonesia, khusunya kebutuhan pendidikan, kebutuhan perkantoran, dan kebutuhan pemerintah. Selain itu, BlankOn Linux juga ditujukan sebagai alternatif sistem operasi komputer yang saat ini jumlah penjualan produknya dikuasai oleh sistem operasi Microsoft Windows. ASAL NAMA BLANKON LINUX Nama BlankOn berasal dari nama penutup kepala beberapa suku/budaya yang ada di Indonesia, yaitu suku Jawa (sebagian besar berasal dari Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur), suku Sunda (sebagian besar berasal dari Jawa Barat dan Banten), suku Madura, suku Bali, dan lain-lain.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
Nama BlankOn dapat diartikan sebagai Blank (bilangan biner 0) dan on (bilangan biner 1) atau topi digital (modern) dengan tampilan klasik (kuno). Arti kata lain BlankOn yaitu perubahan dari blank (kosong) menjadi on (menyala atau berisi). Arti filosofi BlankOn adalah agar pengguna distro BlankOn berubah dari belum sadar (kosong) menjadi sadar (berisi) bahwa Linux bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan skill dibidang TI, martabat, dan kemandirian bangsa Indonesia. Fitur dasar, desktop BlankOn tampil dengan ciri khas, dengan menampilkan fitur-fitur hasil kolaborasi para pengembang BlankOn, seperti Manokwari, Desktop Kontekstual dan lainnya.
Manokwari, adalah desktop yang dikembangkan oleh pengembang BlankOn dengan teknologi HTML5 dan CSS3. Hal ini memudahkan membuat desktop Manokwari menjadi desktop cantik, modern, ringan dan mudah dimodifikasi untuk diselaraskan dengan kebutuhan khusus.
Desktop Kontekstual, merupakan Desktop dinamis yang disesuaikan dengan perubahan waktu, menjadikan tampilan BlankOn Suroboyo lebih segar dan tidak membosankan.
BlankOn mengemas aplikasi perkantoran terbaru yang lengkap dan handal, mendukung berbagai format berkas perkantoran popular. Mendukung format dokumen terbuka (ODF) yang memiliki ukuran berkas jauh lebih kecil serta lebih aman sesuai dengan standar dokumen nasional (SNI) maupun internasional (ISO).
BlankOn mendukung Multimedia dengan baik, sehingga Anda bisa segera memainkan musik, memutar video dan berkas multimedia sesaat setelah BlankOn terpasang tanpa harus memasang aplikasi lanjutan. Semuanya sudah tersedia, siap pakai.
Mengemas Aplikasi Grafis, BlankOn hadir dengan aplikasi bawaan yang mendukung pengolahan grafis, mulai dengan membuka gambar (gthumb), editor gambar berbasis bitmap (GIMP) hingga editor grafis berbasis vektor (inkscape). Anda akan dengan mudah membuat logo ataupun membuat desain undangan pernikahan, acara sunatan, iklan, brosur, atau kartu nama yang keren.
BlankOn mempunyai Warung Aplikasi atau Warsi berupa lumbung dan pasar aplikasi (Application Center) yang lebih cepat, mudah dan lengkap bila Anda ingin memasang aplikasi di BlankOn, menggunakan fitur Warung Aplikasi (Warsi).
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
Sebuah fitur khusus Geo.BlankOn, adalah platform yang memfasilitasi kegiatan gotong royong digital dalam mengembangkan gugus perangkat lunak (software) dan data geospasial. Platform Geospasial menggunakan peta berlandasan OpenStreetMap ini mendukung beragam sistem operasi dan platform perangkat keras (hardware), termasuk perangkat mobile (Android, iOS, BlackBerry 10). Menggunakan Geo.Blankon, dapat dikembangkan beragam aplikasi yang mendukung “konten partisipasi masyarakat” dengan menyediakan berbagai macam data berbasis lokasi seperti titik wisata, titik pelayanan publik, titik banjir, titik kemacetan di jalan raya, pos-pos tilang, serta bermacam-macam informasi yang berguna lainnya, dan untuk publik.
Fitur Maleo membuat BlankOn bisa menjalankan aplikasi berbasis HTML5 di desktop. Maleo juga bisa digunakan untuk mengembangkan aplikasi-aplikasi berbasis HTML5 agar bisa berjalan baik di desktop maupun di perangkat bergerak. Rilis 9.1 ini mendukung arsitektur i386 dan amd64. Bersama rilis ini tim pengembang mengajak masyarakat untuk turut serta berkontribusi dalam proyek BlankOn. Pembaruan fitur-fitur pada rilis BlankOn 9.1 di antaranya adalah: Libreoffice terbaru LibreOffice 1:4.1.5-1blankon0.9.0 Perbaikan dukungan berbagi berkas dengan samba versi 2:4.1.4+dfsg-3 Tampilan background grub dengan wallpaper BlankOn. Chromium versi terbaru chromium 32.0.1700.123-2blankon0.9.0.1 Tampilan plymouth lebih segar dan terbaru yakni versi plymouth theme 0.5 BlankOn menyarankan spesifikasi minimal untuk perangkat keras minimal, agar dapat menjalankan BlankOn 9.0 dan 9.1 Suroboyo dengan nyaman: CPU 1 GHz, tersedia dalam i386 dan x86_64 (amd64) RAM 1 GB Ruang hard disk 15 GB VGA 256 MB
1.2. Latar Belakang Linux Blankon Proyek BlankOn telah menerbitkan rilis ke-9 dengan nama kode Suroboyo pada tanggal 15 Pebruari 2014 dan versi 9.1 menyambut Hari Pahlawan Nasional dirilis pada tanggal 10 November 2014. Rilis ini telah mendapatkan penyempurnaan, termasuk dukungan perangkat keras (hardware) lebih banyak dan terbaru. Dengan demikian, pengguna dapat langsung bekerja dan tidak perlu lagi direpotkan dangan memasang penggerak (driver) untuk perangkat kerasnya (hardware). Rilis ini juga menyertakan fitur dan aplikasi baru untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan pengguna.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
Nama Blankon berasal dari suku/budaya yang ada di Indonesia, antara lain suku Jawa, suku Sunda dll. Nama Blankon juga dapat diartikan menjadi Blank (angka biner 0) dan On (angka biner 1). Blankon diharapkan bahwa Linux dapat di manfaatkan untuk meningkatkan keterampilan Teknologi Informasi. Blankon Linux yang sebelumnya diturunkan dari Fedora Core kini diganti menjadi Ubuntu. BlankOn Linux direncanakan akan dirilis sesuai dengan siklus rilis Ubuntu, yaitu setiap 6 bulan sekali atau 2 kali setahun. Setiap rilis BlankOn Linux akan diberi tema dan ciri khas yang berbeda sesuai dengan budaya yang ada di Indonesia.
1.3. Keungulan/Kelebihan Linux Blankon a. Keunggulan Linux Blankon Distro Linux BlankOn yaitu menghasilkan distro Linux yang sesuai dengan kebutuhan pengguna komputer umum yang ada di Indonesia, khusunya untuk dunia pendidikan, perkantoran, dan pemerintahan. Pengembangan BlankOn akan terus dilakukan secara terbuka luas dalam forum publik.
b. Kelebihan Linux Blankon
Ringan Distro Linux yang dikembangkan oleh YPLI (Yayasan Penggerak Linux Indonesia) ini sangat ringan, asalkan ruang hardisk minimal 6GB. Aplikasi Lengkap Aplikasi ini memenuhi kebutuhan dasar seperti memutar file-file musik dan video, pengetikan dokumen, koneksi internet, kebutuhan desain grafis, aplikasi perkantoran berupa LibreOffice, pengolah foto GIMP, dan penggambar Inkspace Gratis BlankOn 9.1 tidak perlu adanya biaya izin (lisensi GPL, LGPL, dan lain-lain) BlankOn 9.1 mendukung aksara lokal Indonesia (Bali, Batak Toba, Bugis, Jawa, Rejang, dan Sunda).
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
Referensi: http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=BlankOn_Linux&veaction=edit&vesection=12 https://gudanglinux.wordpress.com/2014/11/11/linux-blankon-9-suroboyo-ingatkan-haripahlawan/#more-4747 http://dev.blankonlinux.or.id/wiki/Dokumentasi/Panduan/5/Bab1 http://blog.iixmedia.com/blankon-linux https://gudanglinux.wordpress.com/2014/11/11/linux-blankon-9-suroboyo-ingatkan-haripahlawan/#more-4747 http://ruslinux.blogspot.com/2014/02/perbedaan-blankon-9-dan-windows-8.html http://okthaa.blogspot.com/2012/09/blankon.html http://hasrulhamid.blogspot.com/2011/11/normal-0-false-false-false-en-us-x-none.html
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
BAB 2 Menginstall Linux 2.1. Persiapan Install a. Kebutuhan system Sebelum melakukan pemasangan, terlebih dahulu komputer anda harus memenuhi syarat spesifikasi minimal agar BlankOn bisa berjalan dengan lancar. Berikut ini adalah spesifikasi minimal untuk BlankOn 9.1 Suroboyo:
Prosesor setara pentium IV atau celeron dengan kecepatan minimal 1.0 Ghz atau yang setara. Memori RAM 1 GB kartu video atau VGA minimal memiliki memori 128 MB untuk efek desktop. harddisk dengan ukuran 8 GB.
b. Persiapan install Sebelum melakukan pemasangan BlankOn, lakukan beberapa persiapan seperti berikut: 1.
Persiapkan mentahan BlankOn sebagai bekal proses pemasangan
2.
Backup atau buat cadangan dari data penting anda ke media penyimpanan cadangan (seperti Flashdisk, Harddisk, CD/DVD) agar data Anda aman dan terhindar dari resiko kehilangan data.
3.
Tentukan skema partisi harddisk yang anda inginkan. Partisi merupakan bagian ruang-ruang data yang terdapat pada harddisk. Jika anda ingin melakukan dual-boot (terdapat dua sistem operasi dalam satu komputer), anda harus membuat partisi baru pada harddisk komputer yang nantinya akan digunakan sebagai tempat pemasangan BlankOn.
4.
Pastikan untuk menjaga kestabilan tegangan listrik. Hal ini untuk menghindari listrik yang tiba-tiba padam pada saat pemasangan dan menyebabkan terjadinya kerusakan fisik pada komputer (terutama harddisk).
5.
Lakukan penyetelan BIOS agar komputer membaca mentahan BlankOn terlebih dahulu untuk proses booting. Silahkan merujuk ke manual komputer atau motherboard anda mengenai cara melakukan penyetelan ini.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
c. Persiapan Partisi Sebelum mulai pemasangan, terlebih dahulu persiapkan partisi kosong untuk yang akan digunakan sebagai tempat pemasangan BlankOn, misal di Windows, anda mempunyai drive C, dan D. salin data yang ada di drive D ke media lain (flashdisk, external harddisk, atau harddisk lain). Drive D akan kita gunakan sebagai tempat instalasi BlankOn. Jika anda mempunyai drive C, D, dan E, anda bisa memindahkan data di drive E ke drive D, lalu drive E yang akan kita gunakan untuk instalasi BlankOn. Jika semua bagian harddisk sudah terpartisi, anda bisa memotong partisi harddisk terakhir dengan langkah berikut ini: *Peringatan! Jika partisi tersebut merupakan partisi windows, lakukan terlebih dahulu defragmenting melalui tools “Disk Defragmenter” yang terdapat di sistem operasi Microsoft Windows. Hal ini untuk menghindari partisi yang rusak pada saat melakukan pemotongan partisi. 1.
Buka aplikasi editor partisi melalui Menu utama BlankOn> Sistem > Administrasi > Gparted (Editor Partisi).
2.
Pada baris partisi yang ditampilkan, klik kanan pada partisi terakhir (yang paling kanan), lalu pilih menu [>Ubah Ukuran/Pindahkan??<].
3.
Tentukan ukuran baru dari partisi yang anda potong pada opsi [>Ukuran Baru (MiB)<]. Kemudian klik tombol [>Ubah Ukuran/Pindahkan??<].
4.
Terakhir, klik tombol [>Terapkan<] pada toolbar untuk menerapkan perubahan yang dilakukan.
Sekarang anda telah memiliki partisi kosong yang bisa anda manfaatkan untuk pemasangan BlankOn.
2.2. Menginstall Linux Blankon 9.1 Blankon 9.1 Suroboyo memiliki 6 bagian yang akan membantu Anda dalam proses instalasi yang sangat sederhana serta cepat. Dalam wahana pandu yang pertama yaitu ucapan selamat datang di instalasi Blankon dengan disertai isian Bahasa, Wilayah serta jenis papan ketik. Setelah anda mengisikan nilai isian lalu klik tombol "Install BlankOn".
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
Selanjutnya yang kedua akan memerlukan interaksi Anda untuk memilih target instalasi. Pilihlah partisi yang masih kosong atau yang tidak digunakan oleh sistem operasi lain dalam komputer anda jika sebelumnya sudah terdapat partisi data atau sistem operasi lain. Jika isian sudah selesai maka klik "Next" untuk melanjutkan ke berikutnya.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
Yang ketiga anda diminta untuk memasukkan informasi pribadi tentang nama komputer, nama pengguna serta password pengguna. Jika isian sudah selesai maka klik "Next" untuk melanjutkan ke berikutnya.
Setelah semua informasi yang dibutuhkan untuk instalasi sudah lengkap maka tiba saatnya pengguna untuk memeriksa ringkasan rencana instalasi. Dalam ringkasan tersebut terdapat informasi sebagai berikut: 1. 2. 3. 4.
Harddisk dan partisi target instalasi Nama komputer Nama pengguna Sandi pengguna
Jika dirasa sudah benar maka klik "Next" untuk melanjutkan ke wahana panduan berikutnya. Kemudian akan muncul tampilan proses instalasi yang sedang berlangsung.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
Jika susah selesai install maka akan mucul dektop untuk masukkan kata sandi.
Referensi:
http://dev.blankonlinux.or.id/wiki/Dokumentasi/Panduan/MemasangBlankOn
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
BAB 3 Desktop Linux Blankon 9.1 3.1. Mengoperasikan Desktop Linux Blankon
(gambar 3.1)
Gambar diatas adalah tampilan dekstop awal pada sistem linux Blankon. Dan gambar gambar di bawah ini adalah menu yang terdapat pada dekstop.
(gambar 3.2)
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
(gambar 3.3)
FTI UNIVERSITAS YARSI
(Gambar 3.4)
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
(Gambar 3.5)
FTI UNIVERSITAS YARSI
(Gambar 3.6)
(Gambar 3.7)
(Gambar 3.8)
(Gambar 3.9)
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
(Gambar 3.10)
(Gambar 3.11)
(Gambar 3.12) Itulah menu menu yang terdapat di dekstop linux BlankOn.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
(Gambar 3.13) Gambar tersebut adalah tampilan kunci layar.
(Gambar 3.14) Gambar 3.14 untuk log out/ ganti pengguna, dan shut down.
3.2. Mengkonfigurasi Desktop Linux a. Merubah background desktop Langkah pertama untuk merubah background, masuk pada menu pengaturan, lalu tampilan menu seperti gambar (3.15)
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
(Gambar 3.15)
Setelah itu pilih lah menu latar belakang, akan muncul pilihan untuk mengubah latar belakang dekstop atau latar belakang untuk kunci layar.
(Gambar 3.16) Lalu pilih latar belakang sesuai selera kita seperti gambar 3.17
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
(Gambar 3.17)
Gambar sudah terpilih, lalu keluar dari menu tersebut.
(Gambar 3.18)
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
Inilah hasil beckgroud dekstop yang baru.
(Gambar 3.19)
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
BAB 4 Terhubung ke Internet 4.1. Menghubungkan ke Internet melalui Wifi
(Gambar 4.1) Pastikan lah bahwa anda sudah terkoneksi dengan wifi seperti gambar 4.1. Pc sudah terkoneksi dengan jaringan Ethernet. Lalu pilihlah Perambah Web Chromium untuk akses internet.
(Gambar 4.2) Jika bermasalah mungkin wifi yang anda gunakan memerlukan proxy, maka atur proxy yang sesuai dengan wifi yang anda gunakan.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
(Gambar 4.3) Masuk ke menu pengaturan lalu pilih menu jaringan. Lalu Proxy, setelah itu ubah alamat proxy sesuai dengan wifi yang anda gunakan.
(Gambar 4.4) Setelah itu perambah web anda siap di gunakan.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
BAB 5 Menambah dan Menghapus Program 5.1. Menambah & Menghapus Program Terdapat dua cara untuk melakukan pemasangan dan penghapusan perangkat lunak. Yaitu melalui fitur manajer paket Synaptic dan melalui antar muka teks dengan perintah apt-get.
a. ManajerPaket Synaptic Jika Anda ingin memasang atau menghapus perangkat lunak secara detail, Anda bias menggunakan aplikasi Synaptic yang bias Anda buka melalui Menu UtamaBlankOn ➔Pengaturan ➔ Administrasi ➔ Manajerpaket Synaptic.
(Gambar 5.1) Ketikkan nama aplikasi pada kotak pencarian cepat. Aplikasi ini menampilkan daftar paket perangkat lunak secara detail. Selain Anda bisa menambah dan menghapus aplikasi, Anda juga bias melakukan hal yang sama untuk pustaka system yang tersedia. Untuk menandai paket perangkat lunak yang ingin dipasang, klik kanan pada aplikasi yang hendak dipasang lalu pilih menu Tandai untuk Pemasangan. Sedangkan jika ingin menghapus paket perangkat lunak, klik kanan pada aplikasi lalu pilih menu Tandai untuk dibuang. Kadang kala, suatu paket perangkat lunak akan meminta satu atau beberapa paket perangkat lunak untuk dipasang (ketergantungan). Jika muncul jendela yang menanyakan PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
hal tersebut, Anda harus setuju untuk menandai paket perangkat lunak yang dibutuhkan agar Anda bias memasang paket perangkat lunak yang Anda inginkan. Untuk menerapkannya, Anda bias klik tombol Terapkan pada toolbar dan klik tombol Terapkan pada jendela konfirmasi. Maka APT akan memasang/menghapus perangkat lunak yang Anda minta. Untuk menerapkannya, Anda bias klik tombol Terapkan pada toolbar dan klik tombol Terapkan pada jendela konfirmasi. Maka APT akan memasang/menghapus perangkat lunak yang Anda minta.
b. Melalui Perintah apt-get Menggunakan perintah apt-get sangat sederhana sekali. Anda cukup ketikkan nama paket perangkat lunak yang ingin dipasang/dihapus, maka APT akan melakukan hal yang Anda inginkan.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
BAB 6 Aplikasi Perkantoran dan Grafis di Linux Blankon 9.1 6.1. Pengolah Kata Untuk mengakses LibreOffice, pilih menu perkantoran pada menu desktop. Didalam LibreOffice terdapat macam macam aplikasi perkantoran yang bisa anda gunakan sesuai dengan yang anda butuhkan.
(Gambar 6.1)
(Gambar 6.2) Gambar berikut adalah tampilan LibreOffice untuk pengoalah kata. PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
(Gambar 6.3) Menu yang terdapat pada menu Berkas. Untuk lebih lengkapnya dapat dilihat pada gambar 6.4
(Gambar 6.4)
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
6.2. Pengolah angka Selain pengolah kata, LibreOffice Calc ini salah satu program perkantoran untuk mengolah angka.
(Gambar 6.5)
(Gambar 6.6) Berikut adalah menu yang terdapat pada program LibreOffice Calc.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
6.3. Pengolah Gambar
(Gambar 6.7) LibreOffice Draw adalah program untuk membuat design logo dan sejenisnya.
(Gambar 6.8) Gambar diatas menunjukan aplikasi yang terdapat pada LibreOffice.
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
BAB 7 Multimedia di Linux Blankon 9.1 7.1. Pemutar Musik Pilih musik dari galery, dengan contoh gambar 7.1. musik harus berekstensi .mp3 simpan pada pc linux anda. Untuk memainkannya klik kiri sebanyak 2kali. Maka musik akan di mainkan dengan pemutar musik yang ada di pc kamu. Untuk kasus kali ini musik dimainkan dimultimedia VLC. Gambar 7.2 adalah tampilan musik yang dimainkan di VLC.
(Gambar 7.1)
(Gambar 7.2) PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
7.2. Pemutar Film Cara kerja pemutar film tidak jauh dengan pemutas musik untuk filenya harus berekstensi .mkv .flv .mp4. media pemutar film ini juga sama menggunak vlc. Gambar 7.4 adalah contoh file berekstensi .mp4 yang di mainkan di VLC.
(Gambar 7.3)
(Gambar 7.4)
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI
7.3. Photo Viewer Selain pemutar musik dan film, berikut ini adalah penjelasan tentang photo viewer yang ada di linux, gambar 7.6 adalah tampilan photo detail setelah di buka. Ekstensi untuk file photo berupa .png .jpg dan .gif.
(Gambar 7.5)
(Gambar 7.6)
PANDUAN LINUX BLANKON 9.1
FTI UNIVERSITAS YARSI