LAPORAN KEGIATAN KEIKUTSERTAAN PELATIHAN
PELATIHAN PENYUSUNAN RENCANA INDUK PENGEMBANGAN (RIP) PENELITIAN PERGURUAN TINGGI SWASTA (PTS) – KOPERTIS WILAYAH III JAKARTA Bogor, 21-23 Oktober 2014
Oleh: Sopiyan Dalis, M.Kom (Peserta Pelatihan dari Unit Penelitian LPPM BSI)
LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT (LPPM) AKADEMI SEKRETARI DAN MANAJEMEN (ASM) BINA SARANA INFORMATIKA (BSI) JAKARTA 2014
PELATIHAN PENYUSUNAN RIP PENELITIAN PTS - KOPERTIS WILAYAH III JAKARTA
I.
PENDAHULUAN
Rencana Induk Pengembangan Penelitian (RIPP) merupakan paradigma baru bagi pengembangan penelitian Dosen Perguruan Tinggi (PT) agar lebih terarah, sehingga dapat menumbuhkembangkan keilmuan para Dosen melalui penelitian unggulan di Perguruan Tinggi. Pada saat ini disepakati bahwa RIPP juga dapat disebut Rencana Strategis (Renstra) Penelitian PT. Melalui surat undangan Kopertis Wilayah III nomor 752/K3/KM/2014 tertanggal 14 Oktober 2014 dengan perihal Undangan Pelatihan Penyusunan RIP Penelitian, maka saya berkesempatan untuk mengikuti dan hadir dalam kegiatan tersebut mewakili LPPM ASM BSI Jakarta berdasarkan Surat Tugas dari Direktur ASM BSI Jakarta dengan nomor 0194/3.01/ASM BSI/X/2014 yang ditandatanganinya pada tanggal 20 Oktober 2014. 1. Maksud dan Tujuan Adapun maksud dari kegiatan pelatihan ini adalah: a. Sosialisasi mengenai tanggungjawab dari Tridarma Perguruan Tinggi bagi Dosen b. Sosialisasi tata cara penyusunan Rencana Induk Pengembangan Penelitian (RIPP) Perguruan Tinggi di lingkungan Kopertis wilayah III Jakarta c. Penerapan tata cara penyusunan RIPP melalui kerja kelompok peserta pelatihan. Adapun tujuan dari kegiatan pelatihan ini adalah Membangun dan Menumbuhkembangkan Penelitian Dosen PTS Melalui Rencana Strategis (Renstra) Penelitian Unggulan PTS untuk pengembangan IPTEKS, Kesmas dan Daya Saing. 2. Dasar Hukum Ada beberapa undang-undang dan peraturan yang menjadi dasar hokum penyusunan RIPP PTS diantaranya: a. UU nomor 20 tahun 2003, pasal 20 ayat 2 “Perguruan Tinggi berkewajiban menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat”. b. UU nomor 14 tahun 2005, pasal 60(a) “Dalam melaksanakan tugas keprofesionalan, dosen berkewajiban melaksanakan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat”. c. UU nomor 12 tahun 2012, meliputi: - Penelitian masuk ke dalam Standar Nasional Penelitian - Paling sedikit 20% dan BOPTN untuk program penelitian - Penelitian diarahkan untuk pengembangan IPTEKS, Kesmas dan Daya Saing. d. Permendikbud nomor 49 tahun 2014 tentang SN-PT, terdiri dari 3 bagian: - Standar Nasional Pendidikan - Standar Nasional Penelitian - Standar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat
II.
PELAKSANAAN
Pelaksanaan kegiatan pelatihan penyusunan Rencana Induk Pengembangan Penelitian (RIPP) ini selama 3 hari dan berjalan dengan lancar serta tertib sebagaimana mestinya, terdiri dari:
1. Waktu dan Tempat Adapun waktu dan tempat pelaksanaan pelatihan ini sebagai berikut: Hari : Selasa sampai dengan Kamis Tanggal : 21 – 23 Oktober 2014 Tempat : Ruang serba guna Hotel Seruni 3 (Gunung Gede) Bogor Jln. Raya Pirus Kp. Baru Tegal, Desa Cibeureum Kec. Cisarua Kab. Bogor Jawa Barat. 2. Kepanitiaan Panitia yang bertugas pada acara ini langsung diketuai oleh Bapak Imam Yuwono selaku Kepala Unit Akademi dan Kemahasiswaan Kopertis Wilayah III beserta stafnya. 3. Peserta Pelatihan Peserta yang mengikuti pelatihan ini sejumlah 50 peserta dari 50 PTS di lingkungan Kopertis Wilayah III Jakarta sesuai dengan undangan yang dibuat, dan ditambah 2 peserta dari 1 PTS di luar Kopertis III sebagai undangan khusus. Adapun PTS dengan kriteria adalah: a. PTS yang sudah 90% melaporkan PDPT b. PTS yang dianggap tidak bermasalah c. PTS yang belum mengirimkan laporan penelitian Kemudian dibagi menjadi kelompok kerja penyusunan Renstra / RIP Penelitian, terdiri dari 10 orang per kelompok dengan tugas sebagai berikut: a. Pra penyusunan RIPP, yaitu membuat roadmap penelitian dari masing-masing bidang ilmu b. Penyusunan isi RIPP berdasarkan penelitian unggulan Perguruan Tinggi. 4. Susunan Acara Adapun susunan acara dari kegiatan ini, sebagai berikut : NO
WAKTU
MATERI
NARASUMBER
Selasa, 21 Oktober 2014 1 11.00 – 12.00 Registrasi Peserta 2 12.00 – 13.00 3 13.00 – 14.15 Pembukaan dan Kebijakan Pengembangan Penelitian di PTS Kopertis Wilayah lll
4
5 6
7 8
14.15 – 15.30
15.30 – 16.00 16.00 – 17.30
17.30 – 19.00 19.00 – 21.30
Standar Nasional Penelitian
Standar Nasional Penelitian (lanjutan)
Diskusi Kelompok (Penyusunan Pra Penelitian)
RIP
Panitia ISHOMA Prof.Dr. llza Mayuni, MA Koordinator Kopertis Wilayah lll (diwakili oleh Bpk. Putut Pujogiri) Prof. Dr. Saryono Sikumbang Tim Renstra Litabmas Dikti (Universitas Riaul COFFEE BREAK Prof. Dr. Saryono Sikumbang Tim Renstra Litabmas Dikti (Universitas Riaul ISHOMA Tim Nara Sumber
MODERATOR/ FASILITATOR -
Imam Yuwono
Imam Yuwono
Imam Yuwono
Imam Yuwono
RABU, 22 OKTOBER 2014 1 06.00 – 07.30 Senam Pagi 2 07.30 – 08.30 Sarapan Pagi 3 08.30 – 10.00 Renstra Penelitian Perguruan Tinggi
Panitia
Dr. Adi Pancoro Tim Renstra Litabmas Dikti ( Institut Teknologi Bandung) 4 10.00 – 10.30 COFFEE BREAK 5 10.30 – 12.00 Renstra Penelitian Dr. Adi Pancoro Perguruan Tinggi (lanjutan Tim Renstra Litabmas Dikti ( Institut Teknologi Bandung) 6 12.00 – 13.00 ISHOMA 7 13.00 – 15.00 Diskusi Kelompok Tim Nara Sumber Penyusunan RlP Penelitian 8 15.00 – 15.30 COFFEE BREAK 9 15.30 – 17.30 Diskusi Kelompok Tim Nara Sumber Penyusunan RlP Penelitian 10 17.30 – 19.00 ISHOMA 11 19.00 – 22.00 Presentasi Kelompok Tim Nara Sumber KAMIS, 23 OKTOBER 2014 1 06.00 – 07.30 Senam Pagi Panitia 2 07.30 – 09.00 Sarapan Pagi 3 09.00 – 10.00 Ketentuan Peraturan Putut Pujogiri pedoman (Sekretaris Pelaksana Penyelenggaraan PT dan Kopertis wilayah III) pelayanan Kopertis Wilayah III 4 10.00 – 10.30 COFFEE BREAK 5 10.00 – 11.00 Penutupan Putut Pujogiri (Sekretaris Pelaksana Kopertis wilayah III) 6 11.00 – 11.30 Check Out
Nursal
Nursal
Panitia
Panitia Panitia
Imam Yuwono
Imam Yuwono
5. Biaya dan Kendala Adapun biaya peserta yang meliputi akomodasi dan kegiatan ditanggung sepenuhnya oleh panitia dari Kopertis Wilayah III. Sedangkan kendalanya adalah: - Biaya transportasi yang ditanggung oleh Perguruan Tinggi peserta pelatihan - Pembukaan acara yang tidak dihadiri oleh Prof. Dr. Ilza Mayuni, MA selaku Koordinator Kopertis Wilayah III dikarenakan ada kegiatan lain yang bersamaan, tetapi diwakili oleh Bapak Putut Pujogiri selaku Sekretaris Pelaksana Kopertis Wilayah III. - Peserta yang diharapkan dari para ketua LPPM dari seluruh PTS undangan, akan tetapi yang hadir kebanyakan para dosen maupun petinggi dari PTS (seperti kepala bidang Kemahasiswaan, kepala bidang akademi, ataupun stafnya saja). 6. Target dan Luaran Kegiatan Adapun target dari kegiatan pelatihan ini adalah terbentunya kelompok kerja untuk pembuatan Renstra Penelitian Perguruan Tinggi, sehingga menghasilkan contoh Renstra Penelitian Unggulan dari Perguruan Tinggi (contoh dokumen terlampir).
7. Galeri Kegiatan Berikut adalah galeri atau foto-foto kegiatan pelatihan penyusunan RIPP PT:
Pembukaan Acara Bapak Putut Pujogiri Pemaparan Kebijakan Pengembangan selaku Sekretaris Pelaksana Kopertis Wilayah Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarkat III oleh Bapak Putut Pujogiri
Materi Pertama oleh Prof. Dr. Saryono selaku Materi Kedua oleh Dr. Adi Pancoro selaku Tim Tim Renstra Litabmas Dikti (UR) Renstra Litabmas Dikti (ITB)
Kerja Kelompok dan Presentasi Kelompok Penutupan acara dan Do’a pembuatan RIPP PTS 8. Catatan Kegitan Ada beberapa hal yang menjadi catatan pada kegiatan pelatihan ini yang saya kutip dari pernyataan para Nara Sumber, diantaranya :
a. Prof. Dr. Saryono Sikumbang Memaparkan mengenai paradigma baru dalam penelitian sekarang yaitu dibuatnya RIPP agar penelitian di PT menjadi lebih terarah, melalui Academic and Social Impact (Permendikbud no. 49 tahun 2014), yang meliputi: - Kekayaan Intelektual dan Paten - Publikasi Ilmiah (Lokal, Nasional, Internasional) - Model/Prototipe/Teknologi tepat guna - Pemberdayaan/Pengabdian Masyarakat - Kerjasama Penelitian antar perguruan Tinggi, Lembaga lain, Industri - Incoming Generation Unit - Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat melalui Pengembangan IPTEKS – SOSBUD Oleh sebab itu, lakukanlah penelitian yang dalam kurun waktu tertentu dapat sampai kepada pengguna dan memberi manfaat bagi masyarakat, maka dibutuhkan: - Roadmap Penelitian yang jelas - Konsisten dalam melakukannya (materi slide terlampir) b. Dr. Adi Pancoro Penyusunan Renstra Penelitian merupakan acuan dasar sebagai atmosfir dari UU No. 49 tahun 2014. Renstra Penelitian dibebankan kepada lembaga penelitian, dan rancangannya dibentuk oleh tim yang ditunjuk (dapat dari tim Prodi, LPPM, LPMI, atau yang lainnya), dalam hal ini LPPM hanya sebagai pelaksana. Karena Renstra dibentuk tergantung dari jumlah Sumber Daya Peneliti, yang tujuannya adalah arahannya untuk pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Kesejahteraan Masyarakat, oleh karenanya tugas dari Lembaga adalah menyusun Renstra sebagai penafsiran dari Visi dan Misi Perguruan Tinggi (pasal 50). (materi slide terlampir)
III. PENUTUP Demikian laporan kegiatan pelatihan penyusunan Rencana Induk Pengembangan (RIP) Penelitian Perguruan Tinggi Swasta dibuat. Besar harapan, agar kegiatan ini dapat berkelanjutan karena dapat menumbuhkembangkan kegiatan penelitian dosen yang semakin terarah sesuai dengan unggulan PTS sebagai penerapan dari visi dan misi PTS. Dan kepada tim dari Kopertis Wilayah III selaku panitia pelaksana acara ini, saya sangat apresiasi karena telah mengundang ke acara ini, terutama kepada pimpinan yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk turut serta dalam kegiatan ini diucapkan terima kasih. Semoga Allah Subhanahuwata’ala selalu memberkahi dan melindungi kita semua.
Jakarta, 28 Oktober 2014 Mengetahui,
Hormat saya,
Kusuma Hati, S.Kom, MM Ketua LPPM BSI
Sopiyan Dalis, M.Kom Unit Penelitian LPPM BSI