LAPORAN JARINGAN INTERNET (SejarahPekembangan Internet)
OLEH: Charis munandar wahab PTIK 03 1229042055
JURUSAN TEKNIK ELEKTRO PEND. TEKNIK INFORMATIKA DAN KOMPUTER UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR 2013/2014
Sejarah Internet – Dunia internet dari waktu ke waktu semakin berkembang pesat seiring teknologi yang semakin canggih dan penggunanya yang semakin banyak. Tahukah Anda? Sejarah Internet berawal dari diciptakannya teknologi jaringan komputer pada tahun 1960. Apa itu jaringan komputer? Jaringan komputer adalah beberapa komputer yang terhubung satu sama lain dengan memakai kabel dalam satu lokasi yang memiliki hubungan timbal balik, misalnya dalam satu kantor atau gedung. Jaringan komputer ini berfungsi agar pengguna komputer bisa bertukar informasi dan data dengan pengguna komputer lainnya.
Perkembangan yang saat ini dialami oleh internet sangatlah pesat. Bagaimana tidak, yang tadinya hanya bisa dinikmati orang-orang tertentu saja dan fungsinya pun terbatas, kini semua orang bisa menggunakannya tanpa terkecuali dengan akses informasi yang jauh lebih luas dan fungsi yang lebih beragam. Hal itu tentunya ditennggarai oleh penemuan-penemuan hebat yang ada di internet itu sendiri. Sejarah Internet Sejarah internet dimulai pada tanggal Agustus 1962 dan penciptaan internet pertama kali dikemukakan oleh seseorang bernama J.C.R Licklider dari MIT Massachutts Institute of Technology. Konsep awal dinamakan “Galactic Network” oleh dirinya. Ia mengemukakan tentang bagaimana jaringan global yang memungkinkan orang dapat mengakses data dan program dari mana saja. Pada Oktober 1962 beliau mengepalai program penelitian komputer di ARPA yang merupakan bagian dari Departmenet Pertahanan Amerika Serikat.
Proyek dari ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol). Sejarah dari internet awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan. Pada tahun 1966 Larry Roberts mengembangkan konsep jaringan komputer/ Kemudian beliau merencanakan jaringa yang disebut ARPANET yang dipublikasikan pada tahun 1967. Pada tahun 1969 ARPANET telah melibatkan empat buah komputer yang terkoneksi. Sejarah internet juga dimulai dengan komputer pertama berada di university of California Los Angelos, komputer ke dua berada di Stanford Research Institute, komputer ketiga berada di University of California Barbara dan koputer ke emat berada di University Utah. Pada tahun 1971 jumlah komputer yang terhubung ke ARPANET mencapai 14 buah. Pada tahun ini pulalah protokol Telnet dan FTP berhasil dibangun. Pada tahun 1972 larry Roberts dan Bob Kahn mengenalkan ARPANET pada konferensi ICCC yang diselenggarakan di Washignton. Sejarah Pada tahun 1972 sejarah perkembangan internet menjelaskan Ray Tomliinson menulis program yang memungkinkan surat elektronik dikirimkan ke jaringan ARPNET. Beliaulah yang merancang konversi “user@host.” Pada tahun ini pula ARPANET menggunakan NCP untuk menstransfer data. Pada tahun yang sama ARPA beruah nama menjadi DARPA. Tambahan huruf D berasal dari kata Defense. Pada tahun ini ARPANET melakukan koneksi international yang pertama dengan University College of London dan Royal Establishment di Norwegia. Sejarah pada tahun 1978 Unix to Copy Protocol ditemukan di Labolatorium Bell. Program ini berguna untuk melakukan file transfer. Pada tahun 1979 news group yang diberi nama USENET beroperasi dengan dasar UUCP. Penciptanya adalah Tom Truscott dan Jim Ellis (kedua mahasiswa di Duke University) dan Steven Bellovin (dari Universitas North Carolina). Pemakai dari seluruh dunia bergabung ke grup diskusi ini membicarakan masalah jaringan, politik, agama dan berbagai topik lainnya. Sejarah internet, pada tahun 1982 DCA atau Defense Communication Agency dan DARPA membentuk protokol yang disebut TCP/IP untuk ARPANET. Selanjutnya, Departemen Pertahanan Amerika Serikat menyatakan TCP/IP sebagai sebuah sntadar. Saat itulah internet didefinisikan sebagai sekumpulan jaringan yang terhubung yang menggunakan TCP/IP sebagai protokol. Sejarah internet pada tahun 1983 ialah John Postel dan Paul Mockapetris dan Craig Partidge mengembangkan Domain Name System (DNS) dan mengusulka sistem pengamatan berbentuk
[email protected]. Pada tahun 1984 DNS diperkenalkan di internet dengan menyebutkan nama-nama jenis domain seperti . gov, .mil,.org, .net dan .com. Pada tahun 1986 TCP/IP mulai tersedia pada workstaiton dan PC. Tahun ini pula National
Science Foundation mendanai NSFNET sebagai tulang punggung internet berkapasitas 56 kbps dan mengatur internet hanya ditujukan untuk kepentingan riset dan pemerintah yang bersifat tidak komersial.
Daftar Kejadian Penting Dalam Sejarah Internet dan Perkembangannya 1957 Uni Sovyet (sekarang Rusia) meluncurkan wahana luar angkasa, Sputnik. 1958 Sebagai buntut dari "kekalahan" Amerika Serikat dalam meluncurkan wahana luar angkasa, dibentuklah sebuah badan di dalam Departemen Pertahanan Amerika Serikat, Advanced Research Projects Agency(ARPA), yang bertujuan agar Amerika Serikat mampu meningkatkan ilmu pengetahuan dan teknologi negara tersebut. Salah satu sasarannya adalah teknologi komputer. 1962 Sejarah internet di tahun ini adalah seorang J.C.R. Licklider menulis sebuah tulisan mengenai sebuah visi di mana komputer-komputer dapat saling dihubungkan antara satu dengan lainnya secara global agar setiap komputer tersebut mampu menawarkan akses terhadap program dan juga data. Di tahun ini juga RAND Corporation memulai riset terhadap ide ini (jaringan komputer terdistribusi), yang ditujukan untuk tujuan militer. 1960 Teori mengenai packet-switching dapat diimplementasikan dalam dunia nyata. 1965 Istilah "Hypertext" dikeluarkan oleh Ted Nelson. 1968 Jaringan Tymnet dibuat.
1971 Anggota jaringan ARPANET bertambah menjadi 23 buah node komputer, yang terdiri atas komputer-komputer untuk riset milik pemerintah Amerika Serikat dan universitas. 1972 Sebuah kelompok kerja yang disebut dengan International Network Working Group (INWG) dibuat untuk meningkatkan teknologi jaringan komputer dan juga membuat standar-standar untuk jaringan komputer, termasuk di antaranya adalah Internet. Pembicara pertama dari organisasi ini adalah Vint Cerf, yang kemudian disebut sebagai "Bapak Internet". 1972-1974 Beberapa layanan basis data komersial seperti Dialog, SDC Orbit, Lexis, The New York Times DataBank, dan lainnya, mendaftarkan dirinya ke ARPANET melalui jaringan dial-up. 1973 ARPANET ke luar Amerika Serikat: pada tahun ini, anggota ARPANET bertambah lagi dengan masuknya beberapa universitas di luar Amerika Serikat yakni University College of London dari Inggris dan Royal Radar Establishment di Norwegia. 1974 Vint Cerf dan Bob Kahn mempublikasikan spesifikasi detail protokol Transmission Control Protocol (TCP) dalam artikel "A Protocol for Packet Network Interconnection". 1974 Bolt, Beranet & Newman (BBN), pontraktor untuk ARPANET, membuka sebuah versi komersial dari ARPANET yang mereka sebut sebagai Telenet, yang merupakan layanan paket data publik pertama. 1977 Sudah ada 111 buah komputer yang telah terhubung ke ARPANET. 1978 Protokol TCP dipecah menjadi dua bagian, yakni Transmission Control Protocol dan Internet Protocol(TCP/IP). 1979 Grup diskusi Usenet pertama dibuat oleh Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, alumni dari Duke University dan University of North Carolina Amerika Serikat. Setelah itu, penggunaan Usenet pun meningkat secara drastis. Sungguh menarik, di tahun ini juga emoticon diusulkan oleh Kevin McKenzie. Awal 1980-an Komputer pribadi (PC) mewabah, dan menjadi bagian dari banyak hidup manusia. Tahun ini tercatat ARPANET telah memiliki anggota hingga 213 host yang terhubung. Layanan BITNET (Because It's Time Network) dimulai, dengan menyediakan layanan e-mail, mailing
list, dan juga File Transfer Protocol (FTP). CSNET (Computer Science Network) pun dibangun pada tahun ini oleh para ilmuwan dan pakar pada bidang ilmu komputer dari berbagai universitas. 1982 Istilah "Internet" pertama kali digunakan, dan TCP/IP diadopsi sebagai protokol universal untuk jaringan tersebut. 1986 Diperkenalkan sistem nama domain, yang sekarang dikenal dengan DNS(Domain Name System)yang berfungsi untuk menyeragamkan sistem pemberian nama alamat di jaringan komputer.
Tahun 1987 Di tahun 1987, telah terdapat sekitar 30.000 host terhubung ke Internet. Standard asli Arpanet sebenarnya membatasi jumlah host sebanyak 1000 host, namun berkat diadopsinya teknologi TCP/IP membuat jumlah host yang dapat terkoneksi menjadi semakin besar.
Tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan sekaligus memperkenalkan IRC atau Internet Relay Chat. Setahun kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali melonjak 10 kali lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000 komputer kini membentuk sebuah jaringan. Tahun 1990 adalah tahun yang paling bersejarah, ketika Tim Berners Lee menemukan program editor dan browser yang bisa menjelajah antara satu komputer dengan komputer yang lainnya, yang membentuk jaringan itu. Program inilah yang disebut www, atau Worl Wide Web.
Tahun 1989 Ketika Apple menarik mundur program Applelink di tahun 1989, project tersebut kemudian diberi nama baru yaitu American Online dan kemudian di publish kembali. AOL masih ada hingga kini. Di tahun 1989 juga proposal mengenai World Wide Web diumumkan. Proposal ini ditulis oleh Tim Berners-Lee. Proposal ini sebenarnya telah di publikasikan pada Majalah MacWorld edisi maret, dan kemudian di publikasi kembali pada Mei 1990. Proposal ini dibuat untuk meyakinkan CERN bahwa sistem hyperteks global merupakan sistem yang benar-benar dibutuhkan oleh CERN. Sistem ini awalnya disebut dengan “Mesh”. Istilah “World Wide Web” baru dicetuskan oleh Berners-Lee disaat menulis kode program pada tahun 1990.
Tahun 1990 Tahun 1990 merupakan tahun lahirnya ISP Dial Up pertama. Tahun 1990 juga merupakan tahun yang sama dimana Arpanet resmi berhenti beroperasi. Code untuk WWW pertama kali dibuat oleh Tim Berners-Lee, berdasarkan proposal yang diajukannya setahun sebelumnya bersama dengan standar untuk HTML, HTTP, dan URL.
Tahun 1991
Tahun 1991 membawa banyak inovasi besar bagi perkembangan dunia Intenet. Halaman web untuk pertama kalinya dibuat dan seperti saat email pertama kali di luncurkan, email tersebut menjelaskan tentang apa itu email, halaman web pertama pun berisi penjelasan mengenai apakah yang dimaksud dengan World Wide Web itu sendiri. Di tahun yang sama juga, protokol pencarian pertama diluncurkan. Protokol ini bertugas untuk memeriksa isi konten ketimbang hanya memeriksa nama file saja. Protokol ini disebut dengan Gopher. Di tahun 1991 juga, sebuah format audio bernama MP3 resmi diakui dan diterima sebagai standar format audio. MP3 merupakan formal file audio yang terkompresi sangat tinggi.Satu perkembangan lain yang menarik di 1991 adalah digunakannya Webcam untuk pertama kalinya di Laboratorium Komputer Universitas Cambridge dan ini semata-mata ditujukan hanya untuk memonitor sebuah coffee maker sehingga para pengguna laboratorium dapat menemukan jalan menuju coffee maker dengan mudah.
Tahun 1992, komputer yang saling tersambung membentuk jaringan sudah melampaui sejuta komputer, dan di tahun yang sama muncul istilah surfing the internet. Tahun 1994, situs internet telah tumbuh menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama kalinya virtual-shopping atau eretail muncul di internet. Dunia langsung berubah. Di tahun yang sama Yahoo! didirikan, yang juga sekaligus kelahiran Netscape Navigator 1.0.
Tahun 1993 - InterNIC diciptakan oleh NSF untuk menyediakan layanan Internet tertentu: layanan direktori dan database (oleh AT & T), jasa registrasi (oleh Network Solutions Inc), dan jasa informasi (oleh General Atomics / CERFNET). Marc Andreessen dan NCSA dan University of Illinois mengembangkan antarmuka pengguna grafis untuk WWW, yang disebut “Mosaic untuk X”. Lycos mesin pencari diciptakan, sebagai proyek universitas. Backbone: 45Mbps (T3) NSFNET, tulang punggung interkoneksi swasta terutama terdiri dari 56Kbps, 1,544 Mbps, dan garis 45Mpbs, ditambah koneksi satelit dan radio – Host: 2.056.000
Tahun 1994 - Tahun ini melihat tidak ada perubahan besar ke jaringan fisik. Pertumbuhan adalah hal paling penting yang terjadi. Banyak jaringan baru yang ditambahkan ke backbone NSF. Ratusan ribu host baru ditambahkan ke INTERNET selama periode ini. Pizza Hut menawarkan pizza memesan pada halaman Web-nya. Pertama Virtual, yang cyberbank pertama, terbuka. ATM (Asynchronous Transmission Mode, 145Mbps) backbone NSFNET diinstal pada. WebCrawler, Engine Cari teks lengkap pertama diciptakan. Backbone: 145Mbps (ATM) NSFNET, tulang punggung interkoneksi swasta terutama terdiri dari 56Kbps, 1,544 Mbps, dan garis 45Mpbs, ditambah satelit dan koneksi radio – Host: 3.864.000
Tahun1995 - National Science Foundation dihentikan akses langsung ke backbone NSF dari 30 April, 1995. National Science Foundation kontrak dengan empat perusahaan yang akan penyedia
akses ke tulang punggung NSF (Merit). Perusahaan-perusahaan ini kemudian akan menjual koneksi ke kelompok, organisasi, dan perusahaan. Biaya tahunan $ 50 dikenakan on domain, termasuk edu dan.. Gov domain yang masih didanai oleh National Science Foundation. Pemimpin industri, setidaknya pada saat itu, Yahoo! dan Altavista didirikan. Backbone: 145Mbps (ATM) NSFNET (sekarang swasta), tulang punggung interkoneksi swasta terutama terdiri dari 56Kbps, 1,544 Mbps, 45Mpbs, garis 155Mpbs dalam konstruksi, ditambah koneksi satelit dan radio – Host: 6.642.000
Tahun 1996 - Sebagian besar lalu lintas internet dibawa oleh tulang punggung ISP independen, termasuk MCI, AT & T, Sprint, UUNET, BBN planet, ANS, dan banyak lagi. Saat ini Internet Society, kelompok yang mengendalikan INTERNET, sedang mencoba untuk mencari tahu baru TCP / IP untuk dapat memiliki miliaran alamat, daripada sistem terbatas hari ini. Masalah yang timbul adalah bahwa hal itu tidak diketahui bagaimana baik yang lama dan sistem pengalamatan baru akan mampu bekerja pada saat yang sama selama masa transisi. Backbone: 145Mbps (ATM) NSFNET (sekarang swasta), tulang punggung interkoneksi swasta terutama terdiri dari 56Kbps, 1,544 Mbps, 45Mpbs, dan garis 155Mpbs, ditambah satelit dan koneksi radio – Host: lebih dari 15.000.000, dan berkembang pesat. Awal 2000 adalah sangat terhubung dengan gelembung dot-com yang benar-benar menciptakan kegemparan di industri web secara keseluruhan. Menjangkau jutaan penonton tiba-tiba mungkin dengan biaya rendah dan ini membuat oportunis dan kapitalis ventura gila. Banyak dari orang-orang ini benar-benar berbakat tetapi sebagian besar hanya orang-orang dengan ide-ide dan tidak banyak lagi. Mereka pikir mereka dapat membuat beberapa uang cepat dan mudah. Namun, ketika perusahaan-perusahaan besar dengan nama merek yang sudah kuat mulai meluncurkan situs mereka sendiri banyak harapan masyarakat hancur. Mereka hanya tidak memiliki kemampuan untuk bersaing dengan bisnis ini. Gelembung pecah pada Maret 2000 dan pada tahun 2001 deflasi itu dengan kecepatan penuh. Banyak kehilangan semua modal mereka tanpa pernah dibuat keuntungan apapun. Sebuah laporan yang dilakukan oleh JupiterResearch menunjukkan bahwa 1,1 miliar orang saat ini adalah mengambil keuntungan dari akses reguler ke Internet. Laporan yang sama mengantisipasi bahwa jumlah orang dengan akses online akan meningkat dengan 38 persen antara tahun 2006 dan 2011. Kita hanya dapat mengatakan bahwa masa depan web adalah akan menjadi cerah.
Tahun 1997 Meskipun blog pertama telah ada sekitar beberapa tahun sebelumnya, di tahun 1997 inilah istilah resmi weblog digunakan.
Tahun 1998 Berita besar yang pertama kali dibocorkan melalui Internet adalah berita tentang skandal antara Bill Clinton dan Mocica Lewinsky. Atau biasa dikenal dengan istilah Monicagate. Google diluncurkan dan tersedia secara umum pada tahun 1998. Google merupakan teknologi revolusioner yang dapat memudahknan orang untuk menemukan informasi di dunia maya. Di tahun 1998 juga, napster resmi diluncurkan yang akhirnya membuka gerbang pertukaran file audio besar-besaran secara online.
Tahun 1999 Tahun 1999 satu lagi proyek yang cukup menarik tersedia secara online. Proyek SETI@home ini merupakan proyek yang bertujuan untuk membuat sistem komputer yang setara dengan kemampuan supercomputer dengan cara mengendalikan komputasi dan menghubungkan komputer-komputer sebanyak 3 juta unit worldwide. SETI@home akan menggunakan processsor disaat idle / screen saver aktif yang menandakan komputer sedang tidak digunakan. Program SETI@home merupakan aplikasi yang digunakan untuk melakukan analisa data radio teleskop dengan tujuan untuk mencari tanda-tanda keberadaan kehidupan ekstraterestrial.
Tahun 2001 Di tahun 2001 ditandai dengan diluncurkannya wikipedia, yaitu sebuah ensiklopedia berbasis web dimana setiap pengguna internet dimungkinkan untuk dapat berpartisipasi langsung di dalamnya.
Tahun 2003 Skype meluncurkan layanannya secara resmi di tahun 2003 dan menawarkan interface yang user friendly dalam menggunakan percakapan over IP. Di tahun 2003 juga, Myspace memulai perjalanannya sebagai sebuah aplikasi social networking yang kemudian tumbuh menjadi aplikasi social network terpopuler dan terbesar di saat itu. (Sebelum diambil alih oleh facebook).
Tahun 2004 Dirumuskan pertama kali pada tahun 1999 oleh Darcy DiNucci. Istilah Web 2.0 lebih mengarah ke website dah Rich Internet Application (RIA) yang benar-benar sangat interaktif. Konsep ini kemudian menjadi populer di tahun 2004. Dalam konferensi awal mengenai web 2.0, John Batelle dan Tim O’Reilly menerangkan mengenai konsep “Web sebagai platform” yaitu software dibuat untuk mengambil keuntugan dari koneksi internet, meninggalkaan konsep desktop (dimana banyak memiliki kekurangan seperti OS dependency). Istilah “Social Media” diyakini pertama kali digunakan oleh Chris Sharpley. Website social media adalah merupakan sebuah aplikasi berbasis web yang mengijnkan penggunanya untuk membuat dan saling berbagi mengenai informasi tertentu. Digg, merupakan sebuah website social media yang diluncurkan pertama klai pada bulan November 2004. Merupakan pelopor website lainnya seperti Reddit, Mixx, dan yahoo! Buzz. Facebook pertama kali diluncurkan pada tahun 2004, dan saat itu hanya dibuka untuk kalangan mahasiswa. Saat peluncuran pertama kali facebook dikenal dengan naman “The Facebook”, yang kemudian berubah menjadi “Facebook”. Hingga kini URL http://www.facebook.com masih tetap akhif.
Tahun 2005
Youtube diluncurkan pada tahun 2005, menawarkan layanan online video hosting secara gratis yang kemudian dapat di sharing kepada pengguna lain.
Tahun 2006 Twitter diluncurkan pada tahun 2006. Awalnya tweeter ingin deberi nama “twittr” (terinspirasi dari Flickr). Pesan pertama yang ada pada tweeter pada saat itu adalah “Just setting up my twttr”.
Tahun 2007 Hulu pertama kali diluncurkan pada tahun 2007 dan merupakan kerjasama antara AVC, NBC, dan Fox yang bertujuan untuk membuat acara yang populer di televisi tersedia secara online dan dapat di tonton secara online. Inovasi terbesar di tahun 2007 hampir dapat dipastikan adalah iPhone yang merupakan hasil dari kerjakeras Apple dalam usahanya memadukan keindahan desain, kemampuan telepon selular, dan teknologi komputer.
Tahun 2008 Populasi pengguna internet di dunia pada akhi tahun 2008 telah melewati angka 1 milyar pengguna. Perkembangan internet yang begitu cepat membuat angka populasi pengguna internet di dunia meningkat dengan tajam. Negara dengan jumlah penduduk yang besar seperti Cina dan India ikut ambil andil dalam kenaikan populasi pengguna internet di dunia. Namun demikian, populasi pengguna internet di dunia hanya mencapai 15 sampai 22 persen dari total penduduk dunia yang jumlahnya sekitar 6,75 milyar penduduk. Tahun 2009, a. Browser : Lupakan IE8, saat ini banyak browser lain yang handal seperti Opera, Firefox, Chrome dan Safari. Kabarnya Opera akan membuat kejutan dengan browser baru yang lebih cepat, dan Microsoft tengah menyiapkan browser mereka yang sama sekali baru bernamaGazelle. b. Situs pertemanan : Sudah pasti Facebook menjadi tren di tahun ini sebagai situs pertemanan, dengan kelengkapan dan kemudahannya, Facebook berhasil merebut tahta Friendster sebagai situs social network nomor satu. Apalagi saat ini siapapun bisa mengakses internet dari ponsel sehingga keberadaan Facebook sangat tepat terutama bagi yang sering meng-update statusnya. Kini Facebook menyediakan URL dengan username yang bisa kita pilih sendiri. c. Virus : Virus paling populer saat ini tampaknya adalah Conficker yang mampu mendekam di flash disk. Selain virus, masih banyak penjahat maya seperti trojan, worm, malware, spyware dan sebagainya yang mengharuskan kita terus meng-update informasi seputar keamanan berselancar. Gunakan anti virus yang terus di-update, aktifkan firewall dan backup PC anda dengan benar. Kabarnya, Microsoft akan meluncurkan anti virus gratis tahun ini, agak sulit dipercaya ya? d. Search engine : Teknik SEO bisa jadi adalah teknik paling populer bagi para web developer untuk mendapat tempat teratas dalam index search engine seperti Google. Microsoft telah meluncurkan situs pesaing Google yang bernama Bing, namun langsung menuai kritik karena konten porno yang lolos dalam pencarian.
Tahun 2010
2010– Facebook mengumumkan di Februrary bahwa ia memiliki 400 juta pengguna aktif. 2010 – The US House of Representatives melewati Cybersecurity Enhancement Act (HR 4061)
Tahun 2011 Data terbaru tahun 2011 menunjukkan bahwa Indonesia menjadi peringkat kedua setelah United States jumlah pengguna facebook terbesar. Dan Google+ diluncurkan
Tahun 2012 ICANN, singkatan dari Internet Corporation for Assigned Names and Numbers, adalah organisasi nirlaba yang didirikan pada 18 September 1998 dan resmi berbadan hukum pada 30 September 1998 [1]. Organisasi yang berkantor pusat di Marina Del Rey, California ini ditujukan untuk mengawasi beberapa tugas yang terkait dengan Internet yang sebelumnya dilakukan langsung atas nama pemerintah Amerika Serikat oleh beberapa organisasi lain, terutama Internet Assigned Numbers Authority (IANA). Lainnya: Facebook mencapai 1 miliar pengguna aktif bulanan ( 604M mobile) pada 14 Sep @ 12:50 PT , dengan 581M harian rata-rata Amazon menjadi terbesar hosting yang lokasi dengan jumlah komputer web mencapai ( 118k ) , mengetuk China Telecom dari tempat pertama (116K) Perusahaan judi online Kanada Bodog memiliki domain .com . Domain berhenti oleh US Dept of Homeland Security , menyebabkan rasa takut di kalangan bisnis internasional yang mungkin bertabrakan dengan hukum AS dan yang memiliki pendaftar TLDs AS Dunia IPv6 Launch adalah 6 Juni Minitel bangkrut di akhir Juni Layanan GoDaddy turun , membuat jutaan situs tidak dapat diakses selama beberapa jam ( 10 Sep ) RIPE NCC mendistribusikan blok terakhir dari ruang alamat IPv4 dari ruang yang tersedia ( 14 Sep ) Twitter melampaui pengguna aktif 200M ( Des ) , dan 500 juta tweet per hari (Okt) NASA Curiosity Rover cek -in di Foursquare dari Mars ( 3 Oktober ) PKNIC hacked dan 284 situs web Pakistan , termasuk apple.pk dan google.pk , muncul dirusak ( 24 Nov ) Suriah terputus dari Internet selama dua hari ( 29 November-1 Desember ) " Gangnam Style " menjadi video YouTube pertama yang mencapai 1 miliar kali dilihat ( 21 Desember ) Penjualan US $ 1M + Domain : PersonalLoans.com ( 1M di Februari ) , GiftCard.com ( 4M di Oktober ) , Investing.com ( 2.45M di Desember ) RFC 6592 : The Null Packet RFC 6593 : Layanan Undiscovery Menggunakan Hide- and- Go- Seek untuk Domain samaran System ( DPS
Tahun 2013 Netflix dan YouTube account untuk lebih dari 50% dari lalu lintas Internet diukur dengan byte GTLD baru ditambahkan ke zona awal dengan nama domain (24 Oct): ( ةكبشweb), онлайн (online), сайт (situs), dan 游戏 (game) US National Security Agency (NSA) mengungkapkan akan mengumpulkan data Internet yang cukup besar lebih dari yang diperkirakan sebelumnya, termasuk informasi terenkripsi dari situs internet utama Penjualan US $ 1M + Domain: ig.com (4.7M di Sep), 114.com (2.1M di Jul) RFC 6919: Kata Kunci lanjut untuk Penggunaan di RFC untuk Tunjukkan Tingkat Kebutuhan RFC 6921: Pertimbangan Desain untuk cepat-Dari-Light (FTL) Komunikasi
Tahun 2014 Sebagian besar lalu lintas internet di China diarahkan ke berbasis Dinamis Internet Technology selama lebih dari satu jam (21 Jan) Pendaftaran dimulai untuk beberapa pertama ratusan gTLD Latin baru, termasuk guru.,. Sepeda,. Pakaian,. Kepemilikan, usaha.,. Single, dan pipa. (29 Jan)