KLOROFIL X - 1 : 14 – 18, Juni 2015
ISSN 2085-9600
APLIKASI PUPUK ORGANIK JERAMI PADI DAN KOTORAN AYAM UNTUK MENINGKATKAN EFISIENSI PENGGUNAAN PUPUK ANORGANIK PADA BUDIDAYA TANAMAN TOMAT Syafrullah Ketua Pusat Penelitian dan Studi Lingkungan Universitas Muhammadiyah Palembang Jalan. A. Yani 13 ULU Palembang (30260) telp. 0711-522 email :
[email protected] ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak aplikasi pupuk organic jerami padi dan kotoran ayam pada pertumbuhan vegetatif dan produksi tanaman tomat. Penelitian ini telah dilakukan di Indralaya, sejak bulan Januari sampai dengan Mei 2014. Perlakuan disusun dalam Rancangan Kelompok Acak Lengkap dengan 5 perlakuan yang ulangan 4 kali. Perlakuannya adalah: PO=kontrol (tanpa pupuk organik dan tanpa pupuk -1 -1 anorganik), P1=pupuk anorganik dosis rekomendasi (135 kg N ha , 75 kg PZOS ha ', clan 110 kg K20 ha ), -1 P2=Pupuk organik jerami padi 10 ton ha di tambah pupuk anorganik dosis rekomendasi, P3=Pupuk organik -1 jerami padi 10 ton ha ditambah pupuk anorganik setengah dosis rekomendasi, P4=Pupuk organik kotoran ajam 10 -1 -1 ton ha ditambah pupuk anorganik dosis rekomendasi, dan P5=Pupuk organic kotoran ayam 10 ton ha ditambah pupuk anorganik setengah dosis rekomendasi. Variabel yang diamati adalah tinggi tanaman (cm) pada umur 55 HST; bobot kering brangkasan (g): bobot kering batang, akar, diameter buah (cm); jumlah buah per petak dan bobot buah total per petak (kg petak'). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesuburan tanah diperbaiki setelah aplikasi pupuk organik. Pupuk organik kotoran ayam yang dikombinasikan dengan setengah dosis pupuk rekomendasi dapat meningkatkan hasil tomat dibandingkan dengan pupuk organik Jerami padi. Pupuk organik kotoran ayam yang dikombinasikan dengan pupuk anorganik setengah dosis anjuran dapat diterapkan guna meningkatkan efisiensi penggunaan pupuk anorganik pada budidaya tanaman tomat. Kata kunci: tomat, pupuk organik kotoran ayam, jerami padi, pupuk anorganik PENDAHULUAN
cadangan makanan bagi pertumbuhan tanaman lebih terjamin (Muhakka et. al., 2006). Dari hasil penelitian Darwin et. al., (2012) bahwa pemberian bokashi atau pupuk organik kotoran ayam yang dikombinasikan dengan setengah dosis rekomendasi pupuk anorganik dapat meningkatkan produksi tanaman dan dapat menghemat penggunaan pupuk anorganik. Selanjutnya hasil penelitian Pangaribuan et. al., (2011) juga menunjukkan bahwa pupuk organik limbah tanaman juga dapat mengurangi pemakaian pupuk anorganik. Lebih lanjut dijelaskan oleh Sudiarso (2004) bahwa pemberian pupuk organik yang dikombinasikan dengan pupuk anorganik setengah dari dosis anjuran dapat meningkatkan pertumbuhan dan produksi tanaman padi. Tujuan penelitian adalah mengetahui dampak aplikasi pupuk organic jerami padi dan kotoran ayam pada pertumbuhan vegetatif dan produksi tanaman tomat.
Upaya untuk meningkatkan produksi tomat adalah dengan pemupukan. Untuk mendapatkan hasil dan kualitas tomat yang tinggi selain pemberian pupuk anorganik juga diperlukan tambahan pupuk organik. Pemberian pupuk anorganik memang dapat meningkatkan hasil sayuran, tetapi hal ini membuat petani tergantung terhadap pupuk anorganik. Pemupukan anorganik harganya mahal serta dapat menyebabkan pencemaran lingkungan. Saat ini praktek pertanian organik lebih banyak memanfaatkan sumberdaya local sebagai bahan pupuk organik dan pestisida organik. Pemanfaatan limbah pertanian yaitu limbah tanaman dan limbah ternak merupakan salah satu teknik dalam penerapan budidaya pertanian organik. Hartatik dan Widowati (2006) mendefinisikan pupuk organik sebagai semua produk buangan dari tanaman maupun binatang peliharaan yang dapat digunakan untuk menambah hara, memperbaiki sifat fisik dan biologi tanah. Pemberian bahan organik bertujuan untuk memperbaiki struktur tanah, meningkatkan kapasitas menahan air (Riley et al., 2008), dan meningkatkan kegiatan biologi tanah (Riley et al., 2008; Dinesh et al., 2010). Lebih jauh Acquaah (2005) menjelaskan bahwa bahan organik berperan penting dalam meningkatkan kesuburan tanah melalui perbaikan sifat fisik, kimia, dan biologis tanah. Selanjutnya dijelaskan oleh Hsu et. al. (2009) bahwa bahan organik dapat meningkatkan aktivitas biologis tanah dan juga meningkatkan ketersediaan air tanah. Dengan makin tersedianya air tanah maka absorbsi dan transportasi unsur hara akan lebih baik, sehingga laju fotosintesa untuk dapat meningkatkan
BAHAN DAN METODE Penelitian telah dilaksanakan di kebun percobaan FP UMP di Desa Semambu kecamatan indralaya utara kabupaten Ogan Ilir Provisi Sumatera Selatan dari bulan Januari sampai dengan Mei 2014. Analisis tanah dan pupuk organik dilakukan di Laboratoriunn Ilmu Tanah Fakultas Pertanian Universitas UNSRI. Bahan-bahan yang digunakan adalah benih tomat varietas Permata, Jerami padi, pupuk organik kotoran ayam, bioaktivator, sekam padi, dedak, pupuk Urea, SP-36 dan KCl, pestisida organik.
14
KLOROFIL X - 1 : 14 – 18, Juni 2015
ISSN 2085-9600
Penelitian ini dilakukan dalam Rancangan Kelompok Acak Lengkap dengan 5 perlakuan yang ulangan 4 kali. Adapun perlakuan adalah: PO = Kontrol (tanpa pupuk organik dan tanpa pupuk anorganik) P1 = Pupuk anorganik dosis rekomendasi (135 kg -1 -1 N ha , 75 kg PZOS ha ', clan 110 kg K20 ha ) (Surawinata, 2003) P2 = Pupuk organik limbah tanaman (jerami -1 padi) 10 ton ha + pupuk anorganik dosis rekomendasi P3 = Pupuk organik limbah tanaman (jerami -1 padi) 10 ton ha + pupuk anorganik setengah dosis rekomendasi -1 P4 = Pupuk organik kotoran ajam 10 ton ha + pupuk anorganik dosis rekomendasi -1 P5 = Pupuk organic kotoran ayam 10 ton ha + pupuk anorganik setengah dosis rekomendasi
diamati adalah tinggi tanaman (cm) path umur 55 HST; bobot kering brangkasan (g): bobot kering batang, akar, diameter buah (cm); jumlah buah per petak dan bobot buah total per petak (kg per petak). HASIL DAN PEMBAHASAN Hasil Tabel 1 menunjukkan hasil analisis tanah sesudah pengapuran dan sebelum penelitian. Kesuburan tanah lokasi penelitian menunjukkan C/N yang relatif rendah, yaitu 11 dan tingkat kemasaman masam 5.45. Tabel l. Hasil analisis tanah awal sebelum penelitian Nama unsure Kriteria*
Pengaruh perlakuan digunakan uji F pada taraf 5%. Apabila terdapat perbedaan nyata terhadap peubah yang diamati maka setiap perlakuan dibandingkan dengan menggunakan uji Beda Nyata Jujur (BNJ) pada taraf 5%. Pupuk organik jerami padi dan kotoran ayam, digemburkan secara manual. Bioaktivator EM-1 4 diencerkan dengan kousentrasi I ml L dan -1 ditambahkan molase 1 g L . Kemudian campuran jerami padi atau pukan (sesuai periakuan) + dedak + sekam (8:1:1) disiram dengan larutan bioaktivator. Tumpukan bahan kompos ini dipertahankan pada suhu 40-50 °C dengan cara ditutup dengan plastik terpal dan setiap dua hari diaduk merata. Proses fermentasi ini berlangsung selama 3-4 minggu sampai menjadi pupuk organik yang siap diaplikasikan di lapang. Benih tomat disemai dengan cara disebar dalam bedeng persemaian. kemudian disiapkan media penyapihan benih yang berupa campuran tanah : pupuk organik limbah ternak (2:1) yang telah diayak dengan ayakan pasir. Benih tomat disemai hingga berumur 4 minggu, yaitu telah memiliki 3-5 helai daun sejati, pertumbuhannya tegar, dan tidak terserang hama penyakit, siap dipindah tanamkan ke lapang. Pengolahan tanah dilakukan secara sempurna dengan dua kali bajak lalu diratakan dengan cangkul. ukuran petak untuk setiap percobaan adalah 7 m x 5 m dengan jarak antar ulangan I m. Tomat ditanam dengan jarak tanam 50 cm x 60 cm. Untuk menetralkan kemasaman tanah, kapur CaCO; dengan dosis 4 ton ha' diaplikasikan dua minggu sebelum tanam. Pengendalian gulma secara manual dengan menggunakan kored atau cangkul, sedangkan pengendalian hama dan penyakit dilakukan dengan memberikan pestisida organik racikan sendiri yang terdiri dari ekstrak daun mimba, lengkuas dan serai dengan dosis 1 L larutan diencerkan dengan 10 L air di berikan setiap 1 minggu (Wahyono clan Rachmat, 2007). Pengendalian lalat buah dengan menggunakan perangkap lalat metil eugenol sesuai rekomendasi. Pemanenan dilakukan jika buah tomat sudah sampai pada fase semburat (breaker stage). Variabel yang
pH Hz0 (1:2,5)
5.45
Masam
N (%) Kjeldahl P Bray-1 (ppm)
0.14 4.80
Rendah Rendah
K NH40Ac (me 100 g )
0.22
Rendah
C-organik (%)
1.60
Rendah
9.65
Rendah
Nisbah C/N
11.42
Rendah
Tekstur (%) : Pasir Debu
24,20 26.10
-1
-1
KTK (me 100 g )
Liat
Liat
47.25
Sumber: Laboratorium Fakultas Pertanian UNSRI (2014). Keterangan: * menurut Balai Penelitian Tanah (2005) Hasil analisis pupuk organik jerami padi dan kotoran ayam sebelum aplikasi di lapang disajikan pada Tabel 2. Bahan organik pupuk organic menunjukkan nilai C/N yang bervariasi. Nilai C/N pupuk organic kotoran ayam menunjukkan kisaran nilai 6 yang berarti pupuk organic tersebut sudah terdekomposisi sempurna. Nilai C/N pupuk organik jerami padi adalah 16 yang berarti proses dekomposisi berlangsung lebih lambat. Kandungan unsur-unsur makro seperti N, P dan K pada semua pupuk organik menunjukkan nilai yang bervariasi. Pupuk organic kotoran ayam mengandung nilai N, P dan K yang paling tinggi, pupuk organik jerami padi miskin unsur P, tetapi pada jerami padi mengandung unsur hara K lebih tinggi dari kotoran ayam. Tabel 3 menunjukkan bahwa aplikasi pupuk organik kotoran ayam meningkatkan parameter tinggi tanaman dan bobot kering tanaman, juga diameter dan jumlah buah per tanaman dibandingkan tanpa pupuk organik dan tanpa pupuk anorganik (PO = kontrol) bahkan dibandingkan dengan perlakuan pupuk anorganik (P1). Tanaman tomat dengan perlakuan berbagai jenis pupuk organik limbah tanaman dan kotoran ayam lebih tinggi, lebih besar ukuran buahnya, dan lebih banyak jumlah buah per petak. Diameter buah tomat dan jumlah buah per tanaman antara perlakuan pupuk organik limbah tanaman dan kotoran ayam ditambah pupuk anorganik dosis penuh dengan pupuk organik limbah tanaman dan kotoran ayam ditambah pupuk anorganik setengah dosis tidak berbeda nyata.
15
KLOROFIL X - 1 : 14 – 18, Juni 2015
ISSN 2085-9600
Tabel 2. Hasil analisis pupuk organic limbah sesudah proses pengomposan Perlakuan
N-total P Bray (%) (%) Kejdahl
K (%)
pH (1:2.5)
NH40Ac
H2O
KCl
C-organik (%)
C/N
Pupuk organik kotoran ayam
1.35
1.20
1.38
8.64
7.98
7.85
6.04
Pupuk organik limbah jerami padi
0.75
0.21
1.40
6.84
6.33
12.11
16.14
Tabel 3. Tinggi tanaman, bobot kering tanaman, diameter dan jumlah buah per petak berbagai Perlakuan pupuk organik limbah tanaman dan kotoran ternak Perlakuan
Tinggi (cm)
PO = Kontrol P 1= Pupuk anorganik dosis rekomendasi P 2 = Ppk organik jerami padi10 ton ha ' + dosis rekomendasi 1
P 3 = Ppk org jerami padi 10 ton ha' + /2 dosis rekomendasi -
P 4 = Ppk org kotoran ayam 10 ton ha ' + dosis rekomendasi 1 P5 = Ppk org kotoran ayam 10 ton ha' + /2 dosis rekomendasi
Bobot Diameter Jumlah kering buah buah tanaman (cm) per petak (g) (butir)
47.12d 70.39c 82.92b
2.42d 3.72c 4.89b
3.48c 4.08b 4.19b
190.32c 535.66b 761.32a
82.65b
4.84b
4.24b
761.32a
94.65a 93.29a
6.53a 6.44a
4.85a 4.86a
795.32a 786.00 a
0.37
0.33
112.83
BNJ
Keterangan: Angka-angka yang diikuti oleh huruf yang sama pada kolom yang sama menunjukkan tidak berbeda nyata berdasarkan uji BNJ pada taraf 𝑎 = 5%
Tabel 4. Hasil buah berbagai perlakuan pupuk organik limbah ternak Perlakuan
Hasil -1 (kg petak )
P0 = Kontrol P1 = Pupuk anorganik dosis rekomendasi
4.58d 17.55c -
P2 = Pupuk organic jerami padi 10 ton ha '+dos rekomendasi -
1
P3 = Pupuk organic jerami padi 10 ton ha '+ /2 dos rekomendasi P4 = Pupuk organic kotoran ayam 10 ton ha ' + dos rekomendasi -
1
P5 = Pupuk organic kotoran ayam 10 ton ha ' + /2dos rekomendasi BNJ
29.13b 29.29b 34.80a 33.91a 4.30
Keterangan: Angka-angka yang diikuti oleh huruf yang sama pada kolom yang sama menunjukkan tidak berbeda nyata berdasarkan uji BNJ pada taraf a= 5%
Gambar 1. Kondisi Tanaman tomat siap panen
16
KLOROFIL X - 1 : 14 – 18, Juni 2015
ISSN 2085-9600
Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi pupuk organik jerami padi dan kotoran ayam meningkatkan rata-rata hasil buah tanaman tomat per petak (Tabel 4) dibandingkan tanpa pupuk organik dan tanpa pupuk anorganik (PO=kontrol) bahkan dibandingkan dengan perlakuan pupuk anorganik (P1). Hasil buah tomat total meningkat lebih dari 60% dibandingkan dengan perlakuan kontrol atau pupuk anorganik rekomendasi. Pada perlakuan P5 meningkatkan hasil tomat 93.18% lebih tinggi dari pada perlakuan P1. Produksi buah tomat per petak antara perlakuan pupuk organik limbah tanaman dan kotoran ternak ditambah pupuk anorganik dosis penuh dengan pupuk organik limbah tanaman dan kotoran ternak ditambah pupuk anorganik setengah dosis tidak berbeda nyata pada semua jenis perlakuan.
unsur hara dengan cepat. Dengan demikian terjadi hubungan yang sinergis yang saling menunjang antara pupuk organik dengan setengah dosis pupuk anorganik rekomendasi. Sinergi positif ini berupa pupuk organik akan memperbaiki sifat fisik tanah sedangkan pupuk anorganik akan cepat menyediakan unsur hara. Aplikasi pupuk organik diduga akan menambah jumlah dan keragaman populasi mikroba dan cacing tanah (Murwani dan Karvanto, 2010) sehingga pemberian setengah dosis sudah cukup untuk meningkatkan hasil tomat. Peningkatan produksi tomat disebabkan pemberian pupuk organik berdampak memperbaiki sifat fisik, kimia clan biologi tanah. Perbaikan sifat fisik tanah karena bahan organik merupakan perekat butiran lepas atau bahan pemantap agregat (Gonzales dan Cooperband, 2002; Riley et al., 2008). Perbaikan sifat kimia tanah karena bahan organik membantu akar tanaman menembus tanah lebih dalam sehingga lebih mampu menyerap unsur hara dan air dalam jumlah banyak memperbaiki rhizosfer yang dapat menjaga siklus hara, memperbaiki eksudasi oleh akar tanaman yang dapat meningkatkan degradasi bahan organik tanah dan mineralisasi N (Morgan et al., 2005). Perbaikan sifat biologi tanah karena bahan organik sebagai sumber energi dari sebagian besar organisme tanah (Saviozzi et al., 2006). Hasil penelitian menunjukkan hasil tomat pada aplikasi pupuk organik kotoran ayam nyata lebih tinggi dari pada pada aplikasi pupuk organik limbah tanaman jerami padi. Hasil ini sejalan dengan penelitian Melati dan Andriyani (2005) dimana aplikasi pupuk organik kotoran ayam 10 ton ha ' dapat meningkatkan pertumbuhan vegetatif dan produksi kedelai. Pupuk organik kotoran ayam memiliki kandungan unsur hara N. P dan K yang lebih banyak dari pada pupuk organik limbah tanaman (Tabel 2), karena kotoran padat pada ternak unggas tercampur dengan kotoran cairnya (Hartatik dan Widowati, 2006). Menurut Hartatik dan Widowati (2006) kualitas hara pupuk organik kotoran ternak dipengaruhi oleh makanan ternak yang bersangkutan, kesehatan ternak, umur ternak dan jumlah dan jenis bahan yang digunakan sebagai alas kandang. Hasil tomat yang lebih tinggi pada perlakuan pupuk organik limbah tanaman (jerami padi) dan pupuk organik kotoran ayam (P2, P3, P4, P5) dibandingkan dengan perlakuan kontrol (PO) atau perlakuan pupuk anorganik (PI), ditunjang oleh data pertumbuhan vegetatif yaitu bahwa tinggi tanaman dan bobot kering tanaman nyata lebih tingi daripada perlakuan kontrol atau pupuk rekomendasi (Tabel 3). Hsu et al. (2009) menyatakan bahwa tanaman yang diberikan pupuk organik akan memiliki akumulasi biomassa bagian atas yang banyak dibandingkan dengan tanaman yang diberikan pupuk sintetis. Disamping itu pemberian pupuk kimia anjuran (P1) kurang efektif karena kandungan Corganik tanah tersebut tergolong rendah (1.60%) menyebabkan kemampuan tanah dalam menahan unsur hara pada tanah tersebut juga rendah, selain itu sifat pupuk kimia mudah menyediakan unsur hara sehingga unsur haranya banyak yang hilang dan
Pembahasan Hasil analisis tanah awal secara umum menunjukkan bahwa status kesuburan tanah di lokasi penelitian termasuk rendah dengan reaksi tanah masam dan kandungan unsur hara makro N, P dan K yang rendah (Tabel 1). Analisis pupuk organic, C/N yang digunakan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa pupuk organic kotoran ayam mempunyai C/N 6, sedangkan pupuk organic jerami padi memiliki nilai C/N 16. Bahan organik dengan nilai C/N rendah lebih mudah terdekomposisi dan lebih cepat menyediakan unsur hara (Moral et al., 2005; Hartatik clan Widowati, 2006). Secara umum, kondisi tanaman selama penelitian adalah tanaman tumbuh baik dan sehat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi pupuk organic jerami padi dan kotoran ayam yang ditambah dengan pupuk anorganik baik dosis penuh atau setengah rekomendasi nyata meningkatkan produksi buah tomat. Perlakuan terbaik yang memberikan produksi tomat lebih tinggi dari pada perlakuan lainnya adalah aplikasi pupuk organic kotoran ayam yang ditambah pupuk anorganik dosis penuh (P5) atau pupuk organik ayam yang ditambah pupuk anorganik setengah dosis (P4). Pengaruh positif pupuk organik limbah tanaman dan kotoran ayam juga dilaporkan pada produksi tanaman tomat (Odoemena, 2005; Olaniyi dan Ajibola, 2008), pada produksi kedelai panen muda (Melati et al., 2008), pada jagung manis (Mayadewi, 2007), dan pada sorgum (Irwan et al., 2005). Jadi, pemberian pupuk anorganik setengah dosis rekomendasi ditambah dengan aplikasi pupuk organik limbah ternak ayam dosis 10 ton ha ' sudah cukup memberikan pengaruh positif terhadap pertumbuhan dan produksi tomat sekaligus secara ekonomis menghemat pemakaian pupuk anorganik. Hasibuan dan Lumbanraja (2010) juga menemukan bahwa pengurangan pupuk NPK 50% pada tanaman kedelai bila diberi pupuk organik kotoran ayam. Pangaribuan et al. (201I) juga menunjukkan bahwa pupuk organik asal serasah tanaman juga dapat mengurangi pemakaian pupuk anorganik. Salah satu kelemahan dari pupuk organik adalah unsur hara sangat lambat tersedia, sehingga perlu dikombinasikan dengan pupuk anorganik mengingat sifat pupuk anorganik yang menyediakan
17
KLOROFIL X - 1 : 14 – 18, Juni 2015
ISSN 2085-9600
hanya sebagian kecil yang dapat diserap tanaman, hal ini sejalan dengan pendapat oleh Goenadi (2010) bahwa pupuk kimia tersebut hilang karena pencucian aliran permukaan (21%), penguapan (19%), fiksasi oleh mineral liat (30%), tercuci (13%), imobilisasi mikroba (5%) sehingga hanya 12% yang dapat dimanfaatkan oleh tanaman. Dengan demikian dapat dijelaskan bahwa terdapat hubungan antara meningkatnya tinggi tanaman dan bahan kering dengan produksi buah tomat . Bahan organik akan meningkatkan aktivitas biologis tanah dan juga meningkatkan ketersediaan air tanah. Dengan semakin tersedianya air tanah maka absorbsi dan transportasi unsur hara maupun air akan lebih baik, sehingga laju fotosintesis untuk dapat meningkatkan cadangan makanan bagi pertumbuhan tanaman lebih terjamin, sehingga akhirnya produksi buah tomat akan meningkat (Muhakka et al., 2006). Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa diameter buah dan jumlah buah per petak meningkat akibat perlakuan aplikasi pupuk organik. Hal ini ditunjang oleh data bahwa bobot kering tanaman sebagai representasi jumlah asimilat nyata lebib tinggi pada perlakuan pupuk organik ditambah pupuk anorganik dosis penuh maupun setengah dosis (P2, P3, P4, P5,) dari pada perlakuan kontrol (PO) atau perlakuan pupuk rekomendasi (P1) (Tabel 3). Dengan semakin meningkatnya bobot kering maka diameter buah dan jumlah buah juga meningkat. Morgan et al. (20051 menjelaskan pemberian bahan organik akan memperbaiki rhizosfer yang dapat membantu meningkatkan resistensi tanaman terhadap penyakit dan membantu toleransi tanaman terhadap senyawa toksik.
Melati, M., W. Andriyani. 2005. Pengaruh pupuk kandang ayam dan pupuk hijau Calopogonium mucunoides terhadap pertumbuhan dan produksi kedelai panen muda yang dibudidayakan secara organik. J. Agron. Indonesia 33:8-15. Melati, M., A. Asiah, D. Rianawati. 2008. Aplikasi pupuk organik dan residunya untuk produksi kedelai panen muda. J. Agron. Indonesia 36:204-213. Morgan, J.A.W, G.D. Bending, P.J. White. 2005. Biological costs and benefits to plant-microbe interactions in the rhizosphere. J. Exp. Bot. 56:17291739. Muhdkka, D. Budianta, Munandar, Abubakar. 2006. Optimalisasi pemberian pupuk organik dan sulfur terhadap produk rumput raja (Pennisetum purpuphoides). J. Tanaman Tropika 9:30-41. Murwani, S., A. Karyanto. 2010. Pengaruh pupuk kandang dan pola tanam sayuran di sela kopi muda teitadap populasi dan biomassa cacing tanah. hal. 126136. Dalam R. Hasibuan (Ed.). P cosiding Seminar Nasional Keragaman Hayati Tanah-I. Bandar Lampung 29-30 Juni 2010. Pangaribuan, DA., O.L. Pratiwi. Lismawanti. 2011. Pengurangan pemakaian pupuk anorganik dengan penambahan bokashi serasah tanaman pada budidaya tanaman tomat. J. Agron. Indonesia 39:173-179 Riley, H., R Pommeresche, R Eltun, S. Hansen, A. Korsaeth. 2008. Soil structure, organic matter and earthworm activity in a comparison of cropping systems with contrasting tillage, rotations, fertilizer levels and manure use. Agric. Ecosyst. Environ. 124: 275-284. Saviozzi, A., R. Cardelli, P. N'kou, R. Levi-Minzi, R. Riffaldi. 2000. Soil biological ativitas influenced by green waste bokashi and cattle manure. CompostSci. Util. 14:54-58. Surawinata, E.T. 2003. Pengaruh berbagai kombinasi pupuk organik asal TPA Bantargebang dan pupuk anorganik terhadap pertumbuhan dan hasil taiiaman tomat varietas Arthaloka. J. Agrikultura 14:139-144.
KESIMPULAN Pupuk organik kotoran ayam yang dikombinasikan dengan setengah dosis pupuk rekomendasi dapat meningkatkan hasil tomat dibandingkan dengan pupuk organik Jerami padi. Pupuk organik kotoran ayam yang dikombinasikan dengan pupuk anorganik setengah dosis anjuran dapat diterapkan guna meningkatkan efisiensi penggunaan pupuk anorganik pada budidaya tomat. DAFTAR PUSTAKA Dinesh, R., V. Srinivasan, S. Hamza, A. Manjusha. 2010. Short-term incorporation of organic manures and biofertilizers influences biochemical and microbial characteristics of soils under an annual crop turmeric (Curcuma longa L.). Bioresource TechnoL 10146974702. Joshi, R., A.P. Vig. 2010. Effect of vermibokashi on growth, yield, and quality of tomatoes (Lycopersicon esculentum L.). Afr. J. Basic AppL Sci. 2:117-123. Moral, R., J. Moreno-Caselles, M.D. Perez-Murcia, Perez-Espinosa, B. Rufete, C. Paredes. 2005. t Characterisation of the organic matter pool i ~n manures. Bioresource Technol. 96: 153-158.
18