TERM OF REFERENCE
LOMBA
SENI MURAL/GRAFFITI GENRE A.
PENDAHULUAN
Berdasarkan Sensus Penduduk dari Badan Pusat Statistik (BPS) Tahun 2010, jumlah
remaja usia 10-24 tahun di provinsi Kepulauan Riau mencapai 429 ribu jiwa atau 25.5% dari jumlah penduduk Provinsi Kepri sebanyak 1.6 juta jiwa. Besarnya jumlah kelompok usia
remaja ini jelas memerlukan perhatian dan penanganan serius dari seluruh pihak, tidak terkecuali satu pun dari pihak stakeholder maupun lembaga sosial masyarakat. Konsentrasi
mengajak remaja kepada arah perilaku positif kita pandang sangat penting, ini juga
dikarenakan derasnya arus teknologi informasi globalisasi, yang dikhawatirkan remaja cenderung lebih mengakses materi/produk yang belum sepantasnya mereka konsumsi, dari sumber yang kurang dapat dipertanggungjawabkan. Dampak negatif yang menimpa para
remaja akibat pergaulan seks bebas dikhawatirkan terjadi kehamilan yang tidak diinginkan/diluar nikah, yang berujung pada tindakkan nekad, yakni aborsi ilegal yang sangat membahayakan nyawa remaja itu sendiri.
Rendahnya pengetahuan remaja tentang Kesehatan Reproduksi Remaja (KRR) yang
berakibat pada pernikahan dini pada usia 10-24 tahun di Provinsi Kepri yakni 57.476 jiwa atau 13.3% dari total jumlah penduduk usia remaja yakni 429.186 jiwa (SP 2010).
Sedangkan data Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) Tahun 2007, perilaku
beresiko diantara remaja menurut jenis kelamin di Provinsi Kepri yang pernah merokok, 98%
remaja pria dan 17.5% adalah remaja wanita. Sedangkan yang pernah minum alkohol 55.7% remaja pria dan 12.2% adalah remaja wanita.
Penggunaan obat-obat terlarang cukup tinggi di Provinsi Kepri, dimana 7.5% remaja pria
melaporkan pernah menggunakan obat-obatan terlarang. Pertase ini tidak sebanding dengan
tingkat nasional yang berjumlah 6% remaja pria pernah menggunakan obat-obatan terlarang. Permasalahan ini sangat perlu menjadi perhatian dari seluruh pihak, baik dari
stakeholder maupun mitra kerja. Untuk itu, remaja perlu diberikan wadah guna menuangkan
segala ide kreatifitas dan inovasi. Jumlah remaja di Provinsi Kepri yang cukup besar
merupakan potensi yang nyata bagi upaya pembangunan kemajuan provinsi ini. Namun, jika
tidak dibina dengan baik, atau membiarkan para remaja tumbuh secara negatif, maka akan menjadi beban bagi negara ini. Berkaitan dengan hal tersebut, kami Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Kepulauan Riau akan mengadakan Lomba Film Pendek Generasi Berencana (GenRe) Provinsi Kepri 2014". Yang merupakan
salah satu upaya Komunikasi, Edukasi dan Informasi (KIE) kepada Remaja agar memahami permasalahan yang tengah dihadapi remaja serta upaya peningkatan pemahaman kepada remaja tentang pendewasaan usia perkawinan serta menumbuhkan minat, kesadaran, dan
perilaku hidup individu remaja yang berwawasan kependudukan sebagai wujud manusia yang cerdas, terdidik dan bertanggungjawab. Hal itu tercermin sebagai Generasi Berencana (GenRe). B.
TUJUAN 1.
Meningkatkan persepsi remaja terhadap dirinya bahwa remaja harus memiliki
2.
Upaya meningkatkan serta menumbuhkan minat, kesadaran, dan perilaku hidup
3.
4.
rencana untuk masa depannya.
individu remaja yang berbawawasan kependudukan sebagai wujud manusia yang cerdas, terdidik dan bertanggungjawab.
Menyediakan media kreatifitas bagi remaja dalam upaya menciptakan persepsi serta pemahaman yang utuh tentang remaja yang memiliki perilaku hidup berwawasan kependudukan dalam suatu format seni mural/graffiti.
Memperluas informasi dan edukasi tentang Program Generasi Berencana terhadap remaja.
5. Mengajak remaja Kota Batam untuk lebih mengasah kemampuan kreatifnya di bidang seni mural/graffiti, serta menjadikan karya mural/graffiti sebagai media untuk memberi
komunikasi, edukasi dan informasi memberi inspirasi kepada masyarakat khususnya para remaja tentang pentingnya menjadi generasi berencana (GenRe).
C.
SASARAN SOSIALISASI
Seluruh Remaja Kota Batam
D.
OUTPUT KEGIATAN
1. Munculnya komunitas kreatif yang bisa menjadi wadah bagi remaja untuk terus berprilaku positif.
2. Menumbuhkan minat remaja terhadap seni mural/graffiti.
3. Meningkatkan kemampuan dalam olah seni mural/grafitti. E.
SYARAT PELAKSANAAN LOMBA SENI MURAL/GRAFFITI 1. Tema:
"GENRE: GENERASI BERENCANA” Sub Tema:
a. Pendewasaan Usia Perkawinan
b. Delapan fungsi keluarga terhadap anak remaja (skor penjurian)
2. Jumlah tim maksimal 5 orang
3. Media dinding seni mural minimal berukuran 2x3meter
4. Lokasi rencana seni mural/graffiti harus berada di lingkungan yang startegis, mudah terlihat oleh khalayak ramai (pelajar/mahasiswa). (nilai penjurian).
5. Lampirakan foto lokasi mural/graffiti.
6. Kirim proposal rencana pembuatan seni mural/graffiti Genre.
7. Print out dan mengisi Form Pendaftaran Peserta Lomba seni mural/graffiti GenRe.
8. Print out dan ditandatangani Surat pernyataan kepala sekolah/pejabat
perguruan tinggi untuk ijin mural/graffiti dilokasi sekolah maupun lokasi kampus.
9. Print out sketsa/konsep desain mural/graffiti GenRe.
10. Proposal lomba dapat dikirim langsung ke Panitia Lomba kedalam satu amplop,
d/a Kantor Perwakilan BKKBN Provinsi Kepri, Komplek Raffles City Blok D No. 2A-C Batam Centre 29432 atau melalui email
[email protected] (lengkap dengan seluruh persyaratan).
11. Persyaratan yang masuk ke panitia pelaksana paling lambat 26 November 2015. 12. Juri akan memilih 10 karya dengan sketsa seni mural terbaik.
13. Panitia akan memberi dukungan anggaran kepada 10 peserta dengan rencana konsep sketsa seni mural terbaik.
14. Kepada 10 peserta dengan sketsa terbaik, diberi waktu selama 9 (Sembilan) hari (27 November - 6 Desember 2015) untuk mengambil dukungan anggaran
sekaligus mengeksplorasi secara memaksimalkan seni mural ke media dinding yang telah direncanakan.
F.
KETENTUAN LOMBA SENI MURAL/GRAFFITI GENRE 1.
Seni mural harus sesuai tema dan sub tema yang telah ditentukan oleh panitia
2.
Wajib mencatumkan dalam seni mural/graffiti tersebut berupa logo salam Genre
3.
pelaksana.
(lampiran panduan)
Tema ini harus disesuaikan dengan perspektif: Remaja yang memiliki rencana masa
depan dengan memegang teguh keinginan, harapan dan cita-cita dengan menunda usia pernikahan yakni untuk perempuan 21 tahun dan laki-laki 25 tahun.
Dengan mengangkat beberapa ide pesan melalui desain mural/graffiti cerita yang
dapat di refresentasikan pada karya seni mural/graffiti (contoh pesan yang ingin disampaikan):
a. Menunda usia pernikahan dengan berencana yakni menempuh pendidikan
terlebih dahulu, bekerja/karir dan selanjutnya merencanakan untuk ke jenjang berumahtangga.
b. Gambar tentang kesehatan reproduksi reproduksi remaja.
c. Mereka (orang/Individu) yang pernah melakukan perkawinan di bawah umur
dan gagal, akibat pergaulan yang tidak memenggang teguh pada norma agama.
d. Gambar seorang atau sekelompok remaja yang mengkampanyekan hidup
berencana dalam setiap aspek kehidupan yaitu dalam bergaul, berkeluarga dan hal-hal lainnya.
e. Gambar remaja yang sedang mengkampanyekan tidak berperilaku seks bebas & Stop penularan penyakit HIV Aids.
f. Remaja yang mengharapkan orangtua dapat memerankan 8 fungsi keluarga (fungsi agama, fungsi sosial budaya, fungsi cinta dan kasih sayang, fungi
perlindungan, fungsi reproduksi, fungsi sosial dan pendidikan, fungsi ekonomi, fungsi lingkungan) dalam upaya mencipatkan keluarga sejahtera.
g. Atau ide gambar lainnya, dan tetap mengangkat tema Generasi Berencana (GenRe).
4.
Seni mural/graffiti yang dilombakan merupakan hasil karya sendiri (ide harus
5.
Gambar mural/graffiti tidak mengandung unsur SARA, kekerasan, dan pornografi
6.
orisinil) dan belum pernah dilombakan di kompetisi manapun. serta dilarang menyebut suatu merk.
Peserta mengirim persyaratan yang diminta oleh panitia penyelenggara lomba seni/mural lengkap dengan seluruh persyaratan dan lampiran kedalam satu
amplop dan dikirim langsung ke Kantor Perwakilan BKKBN Provinsi Kepri Cq. Panitia Lomba Film Pendek GenRe 2014, Subbid Penggerakan, Advokasi dan KIE dengan alamat: Komplek Raffles City Blok D Nomor 2A - C Batam Centre 29432 atau melalui email
[email protected] (lengkap dengan seluruh 7.
8.
9. G.
persayaratan).
Sepuluh proposal terbaik akan masuk nonimasi dan selanjutnya panitia akan
menghubungi untuk memperoleh biaya operasional sebesar Rp. 500.000,- (lima ratus ribu rupiah).
Biaya operasional tersebut dipergunakan untuk belanja barang perlengkapan
pembuatan mural (seperti cat dasar, warna, tinner, kuas lukis, kuas besar dan lain sebagainya) sesuai dengan budget rencana desain/gambar mural/graffiti. Keputusan juri mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Tahapan Lomba Seni Mural/Graffiti GenRe 1. 2. 3. 4. 5.
Tahap pengumpulan proposal dan seleksi kelengkapan berkas oleh panitia
Penilaian oleh Juri untuk pemilihan 10 nominasi terbaik Lomba Seni Mural/Graffiti GenRe.
Droping dukungan biaya operasional pengerjaan
Pengerjaan Seni Mural/Graffiti oleh 10 nominasi terbaik. Kriteria penilaian juri
a. Kesesuaian dengan Tema
b. Originalitas & Keunikan/Ide Cerita c. Pesan yang Disampaikan
d. Muatan lokal (seni budaya melayu) 6.
Juri terdiri dari:
a. Unsur dari program GenRe: BKKBN Provinsi Kepri b. Unsur komunikasi: Dosen Komunikasi c. Unsur seni grafis: Seniman Grafis
H.
Jadwal Pelaksanaan Lomba Seni Mural/Graffiti GenRe No 1 2 3 6 7 8
I.
Rangkaian Kegiatan
Pengriman proposal peserta dari tanggal 30 Oktober 2015 Seleksi kelengkapan proposal dan penjurian Pengumuman 10 nominasi terbaik dan Droping dukungan anggaran Tahap pengerjaan seni mural/graffiti oleh 10 peserta yang lolos nominasi Finalisasi penjurian Pengumuman dan Penganugrahan pemenang
Batas waktu
23 November 2015 Pukul 17.00 Wib 24 November 2015 (jam kerja) 25 November 2015 (jam kerja) 25-30 November 2015 1-4 Desember 2015 13 Desember 2015 TOP 100 Batu Aji
Keterangan
Panitia pelaksana
Panitia pelaksana & Para Juri Panitia pelaksana, melalui komunikasi. Oleh 10 nominasi terbaik peserta lomba Tim juri akan hadir ke 10 nominasi peserta Oleh panitia (waktu dan tempat akan dihubungi oleh panitia)
INFORMASI LENGKAP HUBUNGI Kontak panitia: - Mila (0813.64081161) - Dwi (0812.75804777)
J.
PENUTUP
Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Kepulauan
Riau sebagai institusi yang mempunyai fungsi sosialisasi tentang pentingnya kesehatan
reproduksi bagi remaja dalam upaya mempersiapkan kehidupan berkeluarga melalui program Generasi Berencana.
Ketua Panitia Sitti Jamilah, SKM
Lampiran
Contoh Kegiatan Seni Mural Program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga