Contoh Proposal Pengajuan Prakerin SMKN 1 Doko – Teknik Kendaraan Ringan (TKR). I.
PENDAHULUAN Kemajuan perkembangan Teknologi saat ini menuntut kita melakukan berbagai macam inovasi dan kreatifitas guna mampu bersaing dengan pasar asing, termasuk di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi khususnya perkembangan teknologi Otomotif. Kemajuan ini akan lebih banyak bermanfaat bila dapat digunakan oleh orang banyak, memang tidak dapat dipungkiri bahwa semakin banyak orang memiliki Alat Transportasi maka besar juga tingkat perawatan atau perbaikan pada alat tersebut, hal ini menjadikan keuntungan tersendiri bagi perusahaanperusahaan penyedia layanan perbaikan Alat Transportasi ataupun penyedia jasa bengkel baik dalam skala kecil maupun besar, para “Master” dibidang inipun seolah berlomba-lomba dalam menyediakan pelayanan yang memiliki keungulan dan memuaskan . Dan pada akhirnya Inovasi Teknologilah yang akan menjawab tuntutan zaman dan mendapat kepercayaan dari Konsumen. Kemajuan Teknologi memang tidak bisa dibendung, teknologi telah menjadi suatuhal yang “lumrah” dalam kehidupan sehari-hari, terutama pengunaan tranportasi yang semakin pesat mengikuti perkembangan zaman. Untuk dari itu kita memilih program keahlian Teknik Kendraan Ringan untuk menciptakan peluang di dunia kerja.
II.
LATAR BELAKANG Pendidikan memiliki peran yang sangat penting dalam membentuk ketrampilan dan kecakapan seseorang untuk memasuki dunia kerja. Agar dapat memahami dan memecahkan setiap permasalahan yang muncul di dunia kerja, maka siswa perlu melakukan kegiatan pelatihan kerja secara langsung diinstansi/lembaga yang relevan dengan program pendidikan yang diikuti. Dalam melaksanakan Pendidikan System Ganda (PSG), SMK NEGERI 1 DOKO mewajibkan siswanya mengikuti pelatihan industri atau Praktek Kerja Indistri (PRAKERIN) di dunia usaha / industri selama 3 (Tiga) bulan dibawah bimbingan industri dan sekolah dengan tujuan agar siswa memahami nilai nilai yang berlaku di dunia usaha / industri.
III.
MAKSUD DAN TUJUAN Praktek Kerja Industri tersebut dimaksudkan agar siswa dapat mengerti, memahami, dan mampu mengikuti proses yang diterapkan dalam suatu perusahaan. Diharapkan siswa dapat mencoba dan menerapkan apa yang telah didapatkan secara teori sehingga dapat lebih mudah untuk beradaptasi dengan lingkungan kerja yang akan dihadapi.
1)
2) 3) 4) 5) 6) IV.
Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam pelaksanaan Kerja Praktek ini adalah sebagai berikut : Untuk memperoleh gambaran nyata tentang penerapan atau implementasi dari ilmu atau teori yang selama ini diperoleh di sekolah dan membandingkannya dengan kondisi nyata yang ada di lapangan dan sekaligus menguji ilmu yang diperoleh tersebut. Untuk melakukan analisis mengenai kegiatan-kegiatan yang dilakukan serta sistem yang berjalan di lapangan. Untuk melatih siswa berpikir secara praktis dan sistematis dalam menghadapi suatu persoalan dalam bidang komputer di lapangan yang sebenarnya. Menguji kemampuan pribadi dalam tata cara komunikasi baik secara lisan maupun tertulis dalam struktur keorganisasian perusahaan atau instansi terkait. Menguji kemampuan dan pengetahuan pribadi dalam tata cara hubungan masyarakat di lingkungan kerja dan organisasi. Menambah pelajaran dan pengalaman kerja yang belum diajarkan di sekolah BENTUK KEGIATAN Bentuk kegiatan siswa dalam melaksanakan Praktek Kerja Industri ( PRAKERIN ) ini adalah :
1) Pengenalan dasar terhadap Perusahaan, baik pengenalan bentuk perusahaan, susunan organisasi, dan objek lainnya dalam perusahaan. 2) Siswa terlibat langsung dalam kegiatan perusahaan. 3) Siswa terlibat langsung dalam membantu pekerjaan perusahaan dalam bidang–bidang khusus. 4) Siswa diwajibkan untuk membuat Laporan Praktek Kerja Industri. V.
PENEMPATAN Perusahaan hendaknya menyediakan tempat bagi siswa yang berpedoman pada jenis Praktek Kerja Industri yang akan dilakukan oleh Siswa, Demikian pula dengan Siswa hendaknya menyesuaikan antara kemampuan dan keinginan dari perusahaan.
VI.
WAKTU DAN PELAKSANAAN Waktu pelaksanaan Praktek Kerja Industri telah ditetapkan pelaksanaanya oleh sekolah, yakni selama 3 bulan, yang berlangsung mulai tanggal 01 April s/d 30 Juni 2013, namun waktu pelaksanaan tersebut dapat diubah sesuai dengan permintaan perusahaan dimana siswa tersebut Praktek, namun dengan asumsi pelaksanaan Praktek Kerja Industri minimal dilakukan siswa selama 3 bulan. Sedangkan untuk jadwal pelaksanaan sehari-hari menyesuaikan kebijakan perusahaan.
VII. A. 1) 2)
MANFAAT BAGI PERUSAHAAN Perusahaan mendapat tenaga tambahan. Perusahaan Industri atau Jasa dapat memanfaatkan pengetahuan serta ketrampilan siswa. 3) Perusahaan dapat meningkatkan Effisiensi, Produktivitas. B. 1) 2) 3) 4)
BAGI SISWA Dapat mengerti lingkungan kerja secara nyata. Mendapatkan kesempatan meningkatkan efisiensi dan produktivitas. Mendapatkan ilmu yang baru berdasarkan aktivitas perusahaan. Memperoleh pengalaman tentang bagaimana dunia kerja yang sesungguhnya, sehingga siswa nantinya akan memiliki profesionalitas yang tinggi dalam bekerja.
VIII.
KEWAJIBAN Agar pelaksanaan praktek tersebut dapat memperoleh hasil yang maksimal, maka masing–masing pihak mempunyai kewajiban yang harus dilaksanakan yaitu :
A. SISWA 1) Mematuhi peraturan dan prosedur yang ditetapkan Perusahaan, serta peraturan sekolah yang bersangkutan. 2) Mempersiapkan diri dengan materi kerja. 3) Menjaga nama baik sekolah. 4) Menjaga nama baik perusahaan tempat PRAKERIN. 5) Menyusun laporan praktek kerja. B. SEKOLAH 1) Memberikan penjelasan umum mengenai cara pelaksanakan Praktek Kerja. 2) Membekali siswa dengan pengetahuan penulisan laporan kerja.
C. PERUSAHAAN 1) Menunjuk seorang Staff/ Pegawai yang akan ditugasi sebagai pembimbing. 2) Menunjukkan tempat/ Unit divisi dalam perusahaan yang akan dijadikan tempat pelaksanaan praktek kerja. 3) Menunjuk jenis pekerjaan yang harus dilakukan siswa.
IX.
PESERTA Peserta dalam praktek kerja ini merupakan siswa SMK NEGERI 1 DOKO . program Teknik Kendaraan Ringan, yaitu : Nama : Tpt, tgl lahir Alamat : Kelas : Jurusan : Bidang studi NISN : No. Telp. : Nama : Tpt, tgl lahir Alamat : Kelas : Jurusan : Bidang studi NISN : No. Telp. : Nama : Tpt, tgl lahir Alamat : Kelas : Jurusan : Bidang studi NISN :
Mahmudi Der'beste : Blitar, 20 Maret 1999 Ds. Tapakrejo, Kec. Kesamben, Kab. Blitar XI TKR II Teknik Kendaraan Ringan : Teknologi Dan Rekayasa ... ...
:
:
:
:
No. Telp.
X.
:
PENUTUP Demikian proposal permohonan praktek kerja industri ini kami susun, besar harapan kami untuk terkabulnya permohonan ini.Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu melimpahkan Rahmat dan petunjuk-Nya kepada kita semua. Atas perhatian dan kerja sama semua pihak yang terkait kami ucapkan terimakasih. Blitar,