COMPANY PROFILE PENGACARA DAN KONSULTAN HUKUM “KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm”
TENTANG KAMI KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm adalah sebuah kantor Pengacara dan Konsultan Hukum yang didirikan untuk memberikan jasa pelayanan hukum kepada masyarakat maupun badan hukum, baik yang bersifat litigasi maupun non-litigasi kepada klien secara cepat, praktis dan efisien dengan menekankan pada etos kerja tinggi, profesionalitas dan bertanggungjawab. Prinsip utama Law Firm kami adalah menjaga kepercayaan dan kepuasan klien. Dengan teamwork para pengacara muda, kami berkomitmen untuk selalu siap mendedikasikan diri dalam membantu siapa saja baik itu individu maupun badan hukum dalam mencari keadilan dan mempertahankan hak-hak serta kepentingan hukumnya selaku pemberi kuasa sebagaimana yang diamanatkan oleh Undang-Undang Nomor 18 tahun 2003 tentang Advokat. KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm selalu menempatkan klien sebagai mitra yang harus selalu dilindungi hak-hak dan kepentingan hukumnya. Dengan menjadi klien tetap kami, maka tugas dan tanggungjawab utama kami adalah berupaya untuk selalu mengantisipasi permasalahan hukum yang mungkin akan timbul di kemudian hari dan sekaligus menyelesaikan permasalahan hukum yang ada (one stop service). Perlu diingat dan dicatat, kebutuhan akan jasa bantuan hukum tidak hanya ketika kita telah menghadapi permasalahan hukum, akan tetapi yang lebih esensial adalah mengantisipasi permasalahan hukum yang berpotensi timbul di kemudian hari mengingat penyelesaian permasalahan hukum membutuhkan waktu, tenaga, fikiran dan biaya yang tak sedikit. Adapun keunggulan KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm adalah terdapat pada sosoksosok pengacara muda yang telah memiliki banyak prestasi dan pengalaman organisasi yang mumpuni serta memiliki etos dan semangat kerja tinggi, bertanggungjawab, berintegritas, profesional serta berpengalaman dalam melakukan kerja-kerja pembelaan dan pendampingan hukum. Sosok para pengacara yang masih muda tersebut membuat KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm banyak mendapatkan kepercayaan sebagai penyedia jasa pelayanan hukum yang berkualitas dan profesional serta mampu menyelesaikan perkara hukum dalam waktu yang relatif cepat, efektif dan efisien serta dengan hasil yang memuaskan klien. KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm didukung oleh 6 (enam) pengacara muda berpengalaman dan telah malang-melintang dalam menangani berbagai perkara hukum serta memiliki pengetahuan yang cukup mumpuni dalam persoalan hukum. Integritas, loyalitas, profesionalitas dan pengalaman dari enam pengacara muda tersebut tidak perlu diragukan lagi. Mereka telah sukses memperoleh kepercayaan dari sejumlah pihak
1
dalam memberikan pelayanan hukum, baik yang bersifat litigasi maupun non-litigasi sehingga KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm telah patut untuk disejajarkan dengan firma-firma hukum maupun persekutuan perdata (maatschap) lainnya. KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm yang didukung oleh enam pengacara muda ini telah terbukti berpengalaman dalam menangani berbagai perkara hukum, baik itu perkara Pidana Umum, Pidana Khusus, Perdata Umum, Perkawinan & Perceraian, Pertanahan, Tata Usaha Negara, Bisnis & Perusahaan, Perburuhan, dan lain-lain. Kami juga memiliki relasi dan jaringan kerjasama yang luas dengan berbagai pihak, baik dengan Notaris, Kepolisian, Kejaksaan dan juga Pengadilan. Luasnya relasi dan jaringan kerjasama itu adalah bukti nyata bahwa Law Firm kami memiliki cukup kredibilitas, berpengalaman dan terpercaya dalam bidang hukum, khususnya menyangkut soal pembelaan dan pendampingan hukum.
PROFILE LAWYERS KHOIRUL AMIN, SH Khoirul Amin, SH adalah Direktur Utama pada Kantor Hukum “KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm” dan Direktur Utama Lembaga Bantuan Hukum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam (LBH PP-GPI) sejak 2014 hingga sekarang. Sebelumnya, ia sempat menjadi Associate pada Kantor Hukum “JHON AZIS & Associates Law Firm”. Amin merupakan pria kelahiran Lamongan, 7 Februari 1981. Dia merupakan lulusan Fakultas Hukum Universitas Cokroaminoto Yogyakarta pada 2008 silam. Sedangkan masa SD, SLTP hingga SLTA Amin habiskan di tanah kelahirannya di Lamongan. Selama masa studi di Yogyakarta, Amin telah malang-melintang di sejumlah organisasi. Bahkan Amin tercatat pernah menduduki posisi Presiden Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Cokroaminoto pada periode 2005-2008. Keaktifan Amin di sejumlah organisasi memberikan ruang kepada dirinya untuk terus mengembangkan diri dalam berbagai bidang keilmuan dan pengalaman berorganisasi. Pengalaman organisasi Amin begitu mentereng. Di dunia pergerakan mahasiswa, tahun 2003-2004 dia menjabat sebagai Ketua Rayon Fakultas Hukum PMII Universitas Cokroaminoto Yogyakarta, 2003-2005 Ketua Dewan Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Cokroaminoto, Ketua II Dewan Pengurus Daerah KNPI Kota Yogyakarta periode 2006-2009, Pengurus PMII Cabang Yogyakarta periode 2006-2009, Ketua Umum Ikatan Siswa Mahasiswa Lamongan (ISMALA) DIY periode 2007-2009, Wakil
2
Sekretaris Dewan Pengurus Daerah KNPI Provinsi DKI Jakarta periode 2015-2018, serta Dewan Syuro Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Islam (PW-GPI) Jakarta Raya pada 2015-2018. Selain itu, pria kelahiran Lamongan ini juga sempatmenjabatSekretaris Jenderal Pengurus Pusat Ikatan Senat Mahasiswa Hukum Indonesia periode 2007-2011, Pengurus Eksekutif Bidang Advokasi Kebijakan Publik LSM OaSE Yogyakarta "Social Organization of Empowering" pada 2010-2013 dan Direktur UtamaYayasan Gerakan Perubahan Indonesia periode 2014-2018. Lebih lanjut, guna mengembangkan pengetahuan dan pengalamannya tentang hukum di luar pendidikan formal, Amin juga aktif mengikuti sejumlah kegiatan seperti seminar tentang Perlindungan Hukum terhadap Kebebasan Pers di Indonesia , seminar nasional tentang Clean Goverment Pasca Pemilu 2004, seminar tentang Membangun Pola Hubungan Harmonis dalam Hubungan Industrial yang diselenggarakan Lembaga Advokasi Hak Asasi Manusia dan Bantuan Hukum, seminar nasional Anti Korupsi di UGM, seminar tentang Kontribusi Hukum Islam terhadap RUU Anti Pornografi dan Pornoaksi di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, seminar nasional bertajuk Re-design
Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan dalam Menyikapi Undang-Undang Guru dan Dosen, Focus Group Discussion DPD RI bertajuk Peran Ideal DPD RI dalam Sistem Ketatanegaraan Indonesia di Universitas Janabadra, ketua panitia Training Advokasi SeJateng & DIY dengan tema Advokasi sebagai Proses Pembelajaran terhadap Mahasiswa dalam Membentuk Masyarakat yang Adil dan Mandiri, anggota panitia Adhoc Dewan Mahasiswa Universitas Cokroaminoto Yogyakarta, dan lain-lain. Secara khusus, tahun 2003 Amin mengikuti Training Advokasi dan HAM Lintas Jawa-Bali yang diselenggarakan oleh Lembaga Eksekutif Mahasiswa Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon dan Pendidikan Khusus Profesi Advokat yang diselenggarakan oleh Perhimpunan advokat Indonesia dan bekerjasama dengan Universitas Islam Indonesia Angkatan XVI pada 2010.
HERINA, SHI Herina, SHI adalah Direktur pada Kantor Hukum “KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm” 2015 hingga sekarang. Dia juga merupakan Associate Lembaga Bantuan Hukum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam (LBH PP-GPI). sejak 2014 hingga sekarang, dia juga pernah bekerja menjadi Tenaga Pengajar Perusahaan PT. Bumi Langgeng yang ditempatkan di Sekolah Dasar Negeri 1 Sungai Bedaun. Rina merupakan sosok wanita kelahiran Kumai, 23 November 1983. Lulus kuliah di Universitas Cokroamintoto Yogyakarta, Jurusan Syari'ah pada tahun 2007 silam, Rina
3
sempat mengikuti Kursus Komputer di Lembaga Pendidikan Enter Computer dan Bimbingan Teknis Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) yang diselenggarakan oleh Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Tengah pada tahun2008. Pengalaman organisasi selama berstatus mahasiswi, Rina pernah menduduki posisi Divisi Sosial dan Politik Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Universitas Cokroaminoto Yogyakarta pada 2004-2005, Divisi Hak Asasi Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Cokroaminoto Yogyakarta padatahun 2005-2008, serta Direktur Keuangan Yayasan Gerakan Perubahan Indonesia padatahun 2004-2019. Selain itu, Rina juga aktif mengikuti sejumlah agenda seminar nasional sebagai bagian dari pengembangan diri, pengetahuan dan pengalaman. Peserta Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh Dewan Mahasiswa Universitas Cokroaminoto Yogyakarta. “Perlindungan Hukum Terhadap Kebebasan Pers di Indonesia”; Peserta Latihan Kader Dasar “Regenerasi Gerakan Mahasiswa dalam Proses Transformasi Nilai-nilai Demokrasi sebagai Perwujudan Kemandirian Kader Pergerakan yang Militan, Kritis dan Demokratis ” yang diselenggarakan oleh Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Komisariat Universitas Cokroaminoto Yogyakarta; Panitia Achievement Motivation Training “Mengembalikan Peran dan Fungsi Mahasiswa Sebagai Agen Perubahan Serta Agen Intelektual dalam Membentuk Masyarakat yang Kritis, Humanis dan Transformatis” yang diselenggarakan oleh Dewan Mahasiswa Universitas Cokroaminoto Yogyakarta; Peserta Seminar yang diselenggarakan oleh Fakultas Syari’ah UIN SUKA Yogyakarta “Kontribusi Hukum Islam Terhadap RUU Anti Pornografi dan Pornoaksi ”, Peserta Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh Universitas Cokroaminoto Yogyakarta “ Re-
Design Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan Dalam Menyikapi Undang-Undang Guru dan Dosen”; Panitia Seminar Pengarusutamaan Gender “Menggugah Kesadaran untuk Keadilan dan Kesetaraan” yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Cokroaminoto Yogyakarta; Peserta Seminar Nasional “ Peran PGRI Mewujudkan Guru Profesional, Sejahtera, dan Terlindungi Menuju Pendidikan Bermutu ”; serta Anggota KPPS 06 Desa Sungai Kapitan, Kumai, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah “Pemilihan Umum Anggota DPR, DPD dan DPRD serta Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2009”.
ARIF RAHMAN, SH
Arif Rahman, SH. adalah Associate pada Kantor Hukum “KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm” dan Associate pada Lembaga Bantuan Hukum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam (LBH PP-GPI). sejak 2014 hingga sekarang. Arif dilahirkan di Banyumas, 30 Januari 1982. Dia merupakan lulusan Fakultas
4
Hukum Universitas Ibnu Chaldun DKI Jakarta dan Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Sementara itu, Arif juga sempat mengikuti pendidikan non formal sebagai Kaderisasi Taruna Melati I (TMI) Ikatan Remaja Muhammadiyah, Kuliah Umum tentang Tindak Pidana Korupsi oleh Busyro Muqoddas, Pelatihan Pengembangan Motivasi Berprestasi (AMT) oleh BPPD Provinsi DKI Jakarta, Seminar tentang Kebebasan Pers Indonesia (Sudut Pandang Etika Pers) oleh Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Ibnu Chaldun Jakarta, Pelatihan Wirausaha Industri Inovatif I (Technopreuner Camp) oleh BPPT, Pelatihan Inovasi Kreativitas Pemuda oleh Kementerian Pemuda dan olahraga, Peserta Lokakarya Pengurus Organisasi Kepemudaan se-DKI Jakarta oleh DISORDA Provinsi DKI Jakarta, Pelatihan Kader Anti Narkoba yang diselenggarakan BNN, Peserta Penyusunan Kerja Teknis Bidang Kreativitas Pemuda oleh Kemenpora, Peserta Rapat Koordinasi Program Bidang Kreativitas Pemuda oleh Kemenpora, Pelatihan Jurnalistik dan Reportase Pemuda oleh Kemenpora serta Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) bekerja sama dengan FHP and Partners Angkatan XXVI pada tahun 2015. Sedangkan pengalaman organisasi Arif di antaranya pernah menjabat Ketua Umum Pimpinan Daerah Gerakan Pemuda Islam Jakarta Selatan, Ketua Umum Lembaga Masyarakat Indonesia Kreatif, Sekretaris Jenderal Laskar Notonegoro, Ketua Bidang Pemberdayaan dan Advokasi Forum Komunikasi Da’i Muda Indonesia, serta Koordinator Daerah Jakarta Selatan Lembaga Tinggi Komando Pengendalian Stabilitas Ketahanan Nasional Pers Informasi Negara RI, dan saat ini masih aktif menjabat sebagai Ketua Umum Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Islam Jakarta Raya.
MUHAMAD IKHZAN, SH Muhammad
Ikhzan, SH adalah Associate pada Kantor Hukum “KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm” dan Associate Lembaga Bantuan Hukum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam (LBH PP-GPI) sejak 2015 hingga sekarang. Ikhzan merupakan sosok pengacara muda yang memiliki integritas, profesional dan handal. Dilahirkan di Jakarta 20 April 1994, Ikhzan menyelesaikan studinya di Fakultas Hukum Universitas Ibnu Chaldun Jakarta pada tahun 2015 lalu. Dalam jangka waktu hampir lima tahun, Ikhzan sukses meraih gelar Sarjana Hukum di universitas tersebut. Selain pendidikan formal, Ikhzan juga pernah mengikuti pendidikan non formal seperti Pelatihan dan Pengenalan Dakwah Dunia Cyber di Hotel Saripan Pacific Jakarta pada
5
tahun 2012 dan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) bekerja sama dengan FHP and Partners Angkatan XXVI pada tahun 2015. Semasa studi, Ikhzan adalah seorang organisatoris. Pada tahun 2011-2012, pemuda berusia 22 tahun ini pernah menduduki posisi Kepala Bidang Perguruan Tinggi dan Kepemudaan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Ibnu Chaldun Jakarta, Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat Fakultas Hukum Universitas Ibnu Chaldun Jakarta dan Kepala Bidang Internal Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Ibnu Chaldun Jakarta pada 2012-2013. Setahun kemudian, Ikhzan didapuk menjadi Sekretaris Jendral Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Ibnu Chaldun Jakarta. Pada 2014-2016 Ikhzan dipercaya menjadi Ketua Himpunan Mahasiswa Islam Koordinator Komisariat Universitas Ibnu Chaldun Jakarta dan saat ini ia aktif sebagai Pengurus wilayah Gerakan Pemuda Islam Jakarta Raya periode 2015-2018. Ikhzan telah malang-melintang dalam sejumlah forum-forum diskusi dan seminar nasional seperti Peserta Dialog Nasional yang diselenggarakan oleh Sabang-Merauke Circle dengan Tema “Reformasi Strategi Pembangunan yang Berkeadilan di Papua” tahun 2011. Pada 2012 Ikhzan juga ikut berpartisipasi aktif sebagai Peserta Diskusi Publik dengan Tema “Mencari Solusi Permasalahan Agraria di Indonesia Dalam Perspektif Ekonomi Politik Agraria”, Peserta Seminar Nasional dengan Tema “Membedah
Polemik Rancangan Undang-undang Perguruan Tinggi, Upaya Mewujudkan Kecerdasan Bangsa”, Peserta Seminar dengan Tema “Manajemen Kemandirian Ketahanan Pangan dan Energi”, serta Peserta Seminar Nasional dengan Tema “Pancasila dan UUD 1945 sebagai Dasar Persatuan Nasional Untuk Merebut Kembali Kedaulatan Bangsa ”. Pada 2013, Ikhzan aktif sebagai Peserta Seminar dengan Tema “Sistem Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual dan Penegakan Hukumnya”, Peserta Seminar dengan Tema “Penerapan Pola Hubungan Kerja Kontrak dan Outsourching di Perusahaan Swasta sesuai UU No.13 Tahun 2003", Peserta Seminar dengan Tema “Meningkatkan Pemahaman Mahasiswa Untuk Memahami Fungsi Otoritas Jasa Keuangan ”, Peserta Seminar dengan Tema “Undang-undang Bantuan Hukum dan Undang-undang Organisasi Kemasyarakatan” bekerja sama dengan BPHN dan Kementrian Hukum dan HAM RI, dan Peserta Seminar dengan Tema “Demokrasi Masa Depan”. Pada 2014, Ikhzan menjadi Peserta Pertemuan Badan Eksekutif Mahasiswa Perguruan Tinggi Islam seluruh Indonesia di Kampus Universitas Islam Indonesia Yogyakarta.
6
RADEN M. IRFAN SN, SH
Raden M. Irfan SN, SH adalah Associate pada Kantor Hukum “KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm” dan Associate pada Lembaga Bantuan Hukum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam (LBH PP-GPI) sejak 2015 hingga sekarang. Irfan merupakan sosok pengacara muda asal Jakarta. Dia dilahirkan pada tangggal 26 November 1992. Lulusan Fakultas Hukum Universitas Ibnu Chaldun DKI Jakarta, Irfan tampil sebagai pengacara muda handal, berintegritas dan profesional.
Pengalaman organisasi Irfan cukup mentereng semasa studi bahkan sampai sekrang. Dia adalah Presiden Mahasiswa Universitas Ibnu Chaldun Jakarta DKI Jakarta tahun 2015. Ketua Bidang Internal Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Ibnu Chaldun Jakarta DKI Jakarta periode 2014–2015, Ketua Operasi Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Ibnu Chaldun Jakarta DKI Jakarta pada 2013-2014, Ketua Komisariat Himpunan Mahasiswa Islam Fakultas Hukum Universitas Ibnu Chaldun Jakarta DKI Jakarta pada 2012-2013 serta Ketua Bidang Infokom BEM Fakultas Hukum Universitas Ibnu Chaldun Jakarta DKI Jakarta pada 2011-2012. Lulus pada tahun 2015, Irfan sukses meraih gelar Sarjana Hukum dari Fakultas Hukum Universitas Ibnu Chaldun DKI Jakarta. Selain pendidikan formal di kampus, Irfan juga mengikuti sejumlah pendidikan non formal sebagai bagian dari proses pengembangan dan pengalaman diri. Pada tahun 2011, Irfan mengikuti Training Latihan Kader I Himpunan Mahasiswa Islam Koorkom UIC Jakarta, Pelatihan Program Magang Nasional Kementerian Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (KUKM) pada tahun 2012, Pelatihan Anti Narkoba yang diselenggarakan oleh BNN pada tahun 2014 serta Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) bekerjasama dengan FHP and Partners Angkatan XXVI pada tahun 2015.
EDY YULINURCAHYONO, SH
7
Edy Yuli Nurcahyono, SH adalah Associate pada Kantor Hukum “KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm” dan Associate Lembaga Bantuan Hukum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam (LBH PP-GPI) sejak 2015 hingga sekarang. Sebelumnya Edy juga sempat magang pada Kantor Hukum “JOKO SUKENDRO & Partners di Kabupaten Pati” pada 2012-2013
lalu. Hukum merupakan dunia yang selalu digeluti oleh Edy. Selepas SMA, Edy melanjutkan studi di UNNES mengambil studi Sarjana Hukum Fakultas Hukum pada 2008-2012. Dia lalu memutuskan untuk melanjutkan studinya ke jenjang Magister Hukum Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI). Edy adalah sosok pengacara muda asal Pati. Dia dilahirkan pada tanggal 23 Juli 1990. Masih berusia 26 tahun, Edyn merupakan pengacara muda yang memiliki semangat kerja tinggi, profesional dan berintegritas dalam bidang hukum seperti pengacarapengacara lainnya di “KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm”. Guna meningkatkan kemampuan diri, Edy mengikuti sejumlah pendidikan non formal seperti Kursus Bahasa Inggris dan Kurus Komputer di Lembaga Pendidikan Alverna Kabupaten Pati pada tahun 2005 silam. Dan pada tahun 2015, Edy mengikuti Pendidikan Khusus Profesi Advokat yang diselenggarakan oleh Perhimpunan advokat Indonesia dan bekerjasama dengan FHP Angkatan XVI. Kemampuan Edy sebagai pengacara muda dikukuhkannya dengan menjadi Associate pada Kantor Hukum “KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm” dan juga Associate pada Lembaga Bantuan Hukum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam (LBH PP-GPI) sampai sekarang.
PELAYANAN JASA HUKUM Pelayanan jasa hukum yang ditawarkan oleh KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm, adalah sebagai berikut: A. Non-Litigasi 1. Somasi Kami dapat memberikan teguran dan peringatan baik secara lisan maupun tertulis atas kelalaian atau kesengajaan yang dilakukan oleh pihak lain atas hakhak dan kepentingan klien yang dapat berakibat merugikan klien oleh karena tidak dipenuhinya suatu prestasi tersebut. 2. Negotiations Kami dapat melakukan upaya-upaya secara maksimal untuk melakukan pendekatan dengan cara-cara yang persuasive agar tercapai kesepakatan di luar Pengadilan yang merupakan bagian dari upaya alternatif penyelesaian suatu permasalahan hukum yang dihadapi oleh klien. 3. Legal Advice Kami dapat memberikan konsultasi dan nasihat hukum baik secara lisan maupun tulisan terhadap permasalahan hukum, baik kepada individu maupun badan
8
hukum perusahaan yang memiliki aspek hukum pada tahap-tahap sebelum atau sesudah kebijakan perusahaan dilaksanakan. 4. Legal Drafting Kami dapat membuatkan, memeriksa dan merevisi serta menyempurnakan draft kontrak dan/atau surat-surat lain yang mempunyai konsekuensi hukum antara klien dengan pihak rekanan atau pihak ketiga lainnya. 5. Legal Opinion Kami dapat memberikan pendapat hukum yang didasarkan pada bukti-bukti yang ditunjukan dan diserahkan kepada kami, untuk dianalisa. Baik itu bukti yang dimiliki oleh klien maupun bukti yang dimiliki oleh pihak-pihak terkait dengan posisi klien di “muka hukum”. 6. Legal Investigation Kami dapat meneliti, menyelidiki, memeriksa dan selanjutnya memberikan pertimbangan hukum mengenai keadaan suatu objek, terutama mengenai status, kedudukan dan keabsahannya menurut hukum kepada klien. B. Litigasi 1. Melakukan pendampingan dan pembelaan dalam perkara pidana umum maupun khusus, mulai dari tingkat penyidikan, penuntutan sampai dengan pemeriksaan di sidang Pengadilan. 2. Mewakili dan melakukan pembelaan dalam perkara perdataumum, perceraian, Pertanahan, tata usaha Negara dan perburuhan di Pengadilan yang bersangkutan. 3. Membuat gugatan, jawaban, replik, duplik, pledoi, dan memeriksa saksi-saksi menyerahkan bukti-bukti serta kesimpulan dan lain-lain, di siding pengadilan. 4. Melakukan upaya hukum di tingkat Banding, Kasasi maupun upaya hukum luar biasa/Peninjauan Kembali (PK), dan seterusnya. Dalam litigasi ini, kami bertindak selaku Pembela atau Penasehat Hukum dalam Perkara Pidana baik yang bersifat pidana umum maupun khusus, cotoh; narkoba, korupsi, penipuan, penggelapan, pemalsuan, penganiyayaan, pembunuhan, pencemaran nama baik dan fitnah dan lain-lain. Perkara Perdata, contohnya; hutang piutang, sengketa tanah, sengketa waris, eksekusi hipotik, sita jaminan sengketa komersial dan lain-lain. Selain itu juga termasuk soal Kepailitan dan Tata Usaha Negara.
9
C. Hak dan Kewajiban Klien Tetap 1. Klien berhak; 1) Mengundang kami 4 (empat) kali dalam waktu 1 (satu) bulan. 2) Menghubungi kami sewaktu-waktu apabila diperlukan. 3) Meminta didampingi dalam hal-hal atau situasi yang dianggap mendesak. 4) Meminta progres report dari setiap kegiatan dan penanganan perkara yang sedang ditangani. 2. Klien wajib membayar biaya pelayanan jasa konsultan hukum non-litigasi kepada kami per bulan yang dibayarkan pada tanggal 5 (lima) untuk setiap bulannya. Catatan 1. Penawaran kerjasama jasa konsultan hukum di atas hanya terbatas pada permasalahan non-litigasi, apabila Klien memerlukan jasa hukum Litigasi, maka biaya akan ditentukan berdasarkan kesepakatan bersama. 2. Biaya-biaya tersebut tidak termasuk pajak. D. Tarif Klien Umum Tarif untuk klien umum adalah dengan pembayaran kasus per kasus, baik itu perkara Perdata maupun Pidana dan perkara hukum lainnya. Tarif pelayanan jasa hukum kasus per kasus tersebut dapat dilihat dan dibicarakan serta disepakati di kantor kami setiap waktu. E. Tarif Klien Tetap 1. Tarif untuk klien tetap adalah dengan membayar retainer fee kepada kami setiap bulannya, dan dengan pembayaran tersebut klien berhak atas 20 (dua puluh) jam kerja per bulan atas pelayanan jasa hukum kami. 2. Kecuali ada perjanjian lain, maka klien akan dikenakan biaya untuk pembayaran jam kerja kami yang melebihi 20 (dua puluh) jam kerja yang telah disepakati. 3. Berdasarkan perhitungan secara jam kerja maka biaya pelayanan kami akan ditagih berdasarkan kelebihan jam kerja tersebut. 4. Untuk setiap perkara yang berhubungan dengan masalah penagihan untuk kepentingan klien akan di kenakan pembayaran sebagai berikut: a. Tambahan fee untuk setiap jam kerja 10% dari jumlah penagihan Klien, baik melalui proses pengadilan maupun perdamaian, yang akan di ayar baik sebelum atau pun setelah selesainya proses pengadilan atau perdamaian atau;
10
b. Pelayanan jasa berdasarkan jam kerja yang telah dipergunakan termasuk pertemuan, investigasi, negoisasi, riset, persiapan perkara menghadiri sidang pengadilan, baik di Jakarta (dalam pelayanan jasa) maupun di luar Jakarta, maka klien akan dikenakan pelayanan jasa tidak kurang dari 6 (enam) jam kerja untuk setiap harinya. Jika melebihi 6 (enam) jam tersebut, maka jumlah kelebihan jam klien akan dikenakan biaya tambahan sesuai dengan jam kerja. c. Klien diwajibkan untuk membayar semua biaya-biaya yang telah dikeluarkan oleh Firma Hukum (reimbursement) untuk terjemahan, telex, photo copy, telepon, transport, jika keluar Jakarta maka biaya hotel, transport, makan, uang saku, serta tiket akan menjadi tanggungan Klien. d. Biaya-biaya tersebut di atas dapat dikalkulasikan dengan cara paket. Demikian Company Profile KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm ini sengaja kami buat agar dapat dijadikan acuan dan dasar bagi siapa saja yang sedang membutuhkan pelayanan jasa hukum, baik itu perorangan maupun badan hukum. Layanan jasa hukum (Law Firm) kami sangat terpercaya, kredibel, profesional dan bertanggungjawab dalam menyelesaikan masalah hukum anda. Pembelaan dan pendampingan adalah dua pendekatan hukum yang kami kerjakan dalam waktu bersamaan demi mempertahankan hak-hak dan kepentingan hukum klien. Law Firm kami adalah pilihan tepat bagi anda yang sedang membutuhkan layanan jasa hukum, kami selalu siap untuk menjadi mitra dan kuasa hukum anda yang membutuhkan layanan jasa hukum kami. Mari menyelesaikan permasalahan hukum anda bersama KHOIRUL AMIN & Associates Law Firm. Kepercayaan dan kepuasan anda sebagai mitra dan klien adalah yang paling utama buat kami.
KONTAK KAMI Address : Jl. By Pass Jenderal Ahmad Yani No.64-A, Utan Kayu Selatan, Matraman, Jakarta 13120 Phone : 021 - 90 666 883 | 021 - 2982 7396 E-mail :
[email protected] Fax : 021 - 2982 7396
085 878 223 223
11
2B9B5623