“ CARA MEMBUAT SIMULASI LEVEL CONTROL “ Instrumentation and Automation
Maksud Dan Tujuan Ruang Lingkup Nama Mesin Alat Dan Bahan Yang Diperlukan Dasar Pengetahuan
: : : : :
Doc. No. Tanggal Revisi Halaman
: : : :
1 14 - 01 - 2015 Original 11
Sebagai bahan untuk Sharing Knowledge Sistem SCADA Komputer Wonderware Intouch SCADA and Computer
1. PEMBAHASAN Supervisory Control and Data Acquisition SCADA merupakan singkatan dari Supervisory Control and Data Acquisition. Sistem SCADA pada umumnya digunakan untuk memperoleh data dan mengontrol pada level supervisory. Beberapa sistem SCADA digunakan hanya untuk memonitor tanpa melakukan proses kontroling. Sistem tersebut masih dapat dikatakan sebagai sistem SCADA. S
: Supervisory
(Pengawasan)
C
: Control
(Pengendalian)
ADA
: And Data Acquisition
(Akuisisi Data)
Sistem SCADA meliputi sinyal input/output hardware, Kontrolers, HMI, jaringan, komunikasi, basis data dan perangkat lunak (software). Istilah SCADA pada pabrik umumnya mengacu pada sistem sentral yang melakukan monitoring dan control dari keseluruhan lantai pabrik baik yang dapat dilakukan dari lingkungan pabrik sendiri maupun dari luar pabrik.
Intouch Wonderware Dalam penerapan otomasi industri berbasis PLC (Programmable Logic controler), seringkali muncul kebutuhan akan pengawasan dan pengendalian jarak jauh oleh operator. Selain itu akuisisi data dari lapangan dan penyimpanan dalam bentuk database juga sangat diperlukan. Semua kebutuhan tersebut dapat dijawab dengan menerapkan sistem SCADA (Supervisory Control and Data Acquisition). Intouch Wonderware dalam hal ini adalah sebuah software yang diperuntukan untuk membuat sebuah sistem SCADA. Dengan pengalaman lebih dari 20 tahun, Intouch wonderware merupakan software yang paling banyak digunakan oleh dunia industri untuk membuat suatu sistem SCADA baik itu berdiri sendiri maupun dalam bentuk jaringan terintegrasi.
1
Wonderware Intouch sendiri memiliki 3 komponen penyusun utama yang harus diketahui, yaitu : 1. Intouch Application manager Berfungsi untuk mengatur atau mengorganisasikan aplikasi yang telah dibuat. Masing masing aplikasi akan dibuatkan folder directory-nya tersendiri . 2. Window Maker Berfungsi sebagai program development , disini kita bisa mengedit program sesuai keinginan kita . 3. Windows Viewer Berfungsi untuk menampilkan program scada yang telah dibuat secara Run-time .
Secara umum, ada 3 langkah dasar yang perlu dilakukan untuk membuat suatu aplikasi pada Wonderware Intouch , yaitu : 1. Membuat Object . 2. Membuat Tagname ( Identitas untuk object yang sudah dibuat ). 3. Memberikan Animasi ( Proses memasang tagname pada object , dan memberikan perintah pada object sesuai script atau instruksi yang diinginkan ). Pada program Wonderware InTouch sendiri sudah banyak terdapat tools untuk membuat grafik dan animasi secara instan.
2. ALAT DAN BAHAN YANG DIBUTUHKAN -
Laptop / komputer os XP sp1-sp3 atau Win7 sp1. Wonderware intouch .
3. TUTORIAL MEMBUAT SIMULASI LEVEL CONTROL Berikut cara melakukan simulasi HMI : a. Persiapkan software – software yang dibutuhkan : - Wonderware Intouch b. Buka program Wonderware Intouch “ Klik Start > All Programs > Wonderware > Intouch “
2
Kemudian akan tampil program InTouch – Application Manager . c. Buat program SCADA baru dengan menekan shortcut “ Ctrl+N” atau klik “ File > New “ .
Lalu akan muncul tampilan dibawah ini : Setelah tampil menu Create New Application, tentukan tempat penyimpanan folder Scada yang akan dibuat (1) . lalu klik Next . Selanjutnya Tentukan nama Folder Scada yang akan dibuat (2) . lalu klik Next . Lalu beri deskripsi penjelasan project yang akan dibuat (3). Lalu klik Finish .
Setelah itu anda akan berada pada tampilan awal InTouch – Application Manager , bedanya akan terlihat Project baru yang telah kita buat .
3
Disini project yang saya buat bernama “ demo “ ( jika kita tidak mengubah apapun pada menu Create new Application maka nama project yang kita buat adalah “New Intouch application”.
Klik 2x pada program yang sudah kita buat atau sorot program yang sudah kita buat lalu klik icon window maker , maka secara otomatis program Intouch Application manager akan tertutup dan WindowMaker akan langsung terbuka .
Setelah window maker terbuka, langkah pertama adalah membuat window baru . caranya : 1. Klik “ file > new window “ . 2. Atur properties window
4
Setelah selesai maka window akan tampil di layar kerja anda
Window dimana anda akan memulai membuat object yang nantinya akan mempresentasikan proyek yang sudah anda buat.
d. Buat object scada seperti gambar berikut
drain
tangki
date
time
fill
R_pump1
Untuk objek lampu , tombol . meter , trend . anda bisa ambil object nya di tools bar wizard , caranya : klik wizard > arahkan kursor ke lembar kerja (window) > klik lembar kerja kemudian akan tampil menu wizard > pilih obyek wizard > OK,
5
wizard
Untuk objek tangki , Retakan tangki, valve , pompa dan pabrik . Anda bisa ambil pada “ Symbol Factory” di menu Wizard. Caranya : klik wizard > arahkan kursor ke lembar kerja (window) > klik lembar kerja kemudian akan tampil menu wizard > pilih Symbol Factory > klik lembar kerja lagi, lalu akan muncul tampilan Symbol Factory > pilih objek > OK .
Jika semua object sudah dibuat , langkah selanjutnya adalah membuat tagname .
e. Buat tagname Langkah membuat tagname : Klik menu bar “ spesial > tagname dictionary > new > isi kolom tagname > tentukan tipe tagname > save > close”
6
Lalu buat tagname sebagai berikut : objek Tombol start Tombol stop Lampu 1, Pompa Lampu 2 , Valve2 Lingkaran Pompa Meter, retakan tangki & trend - (script) - (script)
tagname start stop fill drain R_pump1 tangki lock1 lock2
type Memory Dicrete Memory Dicrete Memory Dicrete Memory Dicrete Memory Integer Memory Integer Memory Dicrete Memory Dicrete
Note : tagname “ lock “ dibuat karena disini kita menggunakan object pushbutton, sehingga tombol hanya aktif bila ditekan. Oleh karena itu saya menggunakan Tagname “lock” sebagai rangkaian penguncinya. f. Buat animation link pada semua object Untuk memasangkan animation link pada objek , caranya yaitu : klik 2x pada object > pilih animation link > isi kolom Expression ( klik 2x untuk membuka tagname dictionary ) > pilih tagname untuk object yang sudah dibuat .
7
Lalu buat animation link sebagai berikut : Objek Tombol start Tombol stop Lampu 1 Lampu 2 Pompa Lingkaran Pompa Meter Valve2 Retakan tangki # (Date) # (Time) # (tangki)
Animation link Touch Pushbutton ( discrete value) Touch Pushbutton ( discrete value) Fill Color ( Discrete) Miscellaneous ( Orientation ) Fill Color ( Discrete) Percent Fill ( Vertical) Value Display ( String) Value Display ( String) Value Display ( Analog )
Expression start stop fill drain fill R_pump1 tangki drain tangki $DateString $TimeString tangki
untuk retakan tangki pada tampilan animation link (Vertical ), isi parameter seperti berikut ini : value max fill = 3000 ; value at min fill = 0 ; max % fill = 100 ; min % fill = 0 untuk Lingkaran Pompa pada tampilan Orientation , isi parameter sebagai berikut : value at max ccw = 0 ; value at max cw = 3000 ; ccw rotation = 0 ; cw rotation = 360
g. Buat script Script disini dibuat karena simulasi program scada saat ini hanya menggunakan tagname bertype memory . Oleh karena itu agar object menampilkan data yang kita inginkan, langkah berikutnya adalah dengan membuat script untuk mengendalikan / mengontrol animation pada semua object .
Pada sharing kali ini kita hanya menggunakan window script , seperti gambar di bawah ini : Klik kanan pada window yang sudah kita buat lalu pilih window script. Ada 3 kondisi dimana script akan aktif : 1. On show ( script aktif saat window dibuka) 2. While Running (script aktif selama window terbuka) 3. On hide (script aktif saat window ditutup)
8
Pilih on show lalu isikan script seperti dibawah ini
Lalu ganti kondisi while running dan isikan script sebagai berikut :
Anda bisa mengganti kolom every dengan 1000 agar intouch mengupdate script selama 1 detik sekali .
9
Lebih lengkapnya isi script while show seperti dibawah ini :
Jika sudah selesai simpan script lalu jalan kan wonderware secara Run-time. Klik “runtime” di pojok kanan atas window maker .
10
Berikut screenshoot program scada yang sudah kita buat .
Sekian sharing knowledge kali ini , selamat mencoba... !
11