User Manual Instant
Berinvestasi Benar dalam Reksa Dana
DAFTAR ISI 01
SINAR.BAHANATCW.COM
15
SIAP UNTUK BERENCANA?
02
BERINVESTASI BENAR DALAM REKSA DANA
16
(1a). PROFIL RISIKO: KUESIONER
03
4 Langkah Mudah : (1)
17
(1b). PROFIL RISIKO: HASIL
04
4 Langkah Mudah : (2)
18
(2). MY PLAN: REKOMENDASI PRODUK PAKET
4 Langkah Mudah : (3)
19
(3a). PILIHAN PRODUK: KOMPOSISI INVESTASI
06
4 Langkah Mudah : (4)
20
(3b). PILIHAN PRODUK: NAMA REKSA DANA
07
AYO KITA MULAI
21
(3c). MY PLAN: PILIH SENDIRI PRODUK ANDA
08
SIMULASI INVESTASI
22
(4). AKTIVASI AKUN ANDA
10
LANGKAH‐LANGKAH AKTIVASI AKUN SINAR
11
MUDAH KAN?
12
JANGAN TUNDA LAGI
13
ISI FORMULIR PEMBUKAAN REKENING INVESTASI
05
Layanan Reksa Dana Online yang mudah dan cerdas melalui komputer Anda sendiri, cukup klik ke sinar.bahanatcw.com 1
BERINVESTASI BENAR DALAM REKSA DANA
Bahana TCW menawarkan gaya hidup berinvestasi benar dengan reksa dana yang dipermudah dengan menggunakan sebuah pelayanan terpadu berbasis online dan pembayaran ringan tiap bulan selama periode yang ditentukan sendiri. • Melalui SiNar, calon investor dimudahkan untuk mengenali, merancang, dan berinvestasi melalui layanan terpadu investasi reksa dana berbasis online sesuai waktu luang dan uang yang tersedia untuk mewujudkan impiannya hanya dengan 4 langkah mudah. •
2
4 Langkah Mudah : (1) Kenali Profil Risiko Anda
Pilih jenis profil risiko yang sesuai dengan Anda: •“Konservatif” Anda menghindari investasi risiko tinggi (Reksa Dana Pendapatan Tetap) •“Moderat” Anda toleran dengan investasi risiko tinggi namun menghindari fluktuasi (Reksa Dana Campuran) •“Agresif” Anda berani menghadapi risiko tinggi dan fluktuasi harga (Reksa Dana Saham) 3
4 Langkah Mudah : (2) Rencanakan Target Investasi Anda
Isi dua di antara tiga kolom yang ada: •“Target Hasil Investasi” dengan minimal input Rp.10.000.000,00. •“Lama Waktu Investasi” dengan minimal input 1 (satu) tahun. •“Nilai Cicilan per Bulan” dengan minimal input Rp.200.000,00. Kemudian klik Kalkulator untuk mengkalkulasi investasi Anda. 7
4 Langkah Mudah : (3) Pilih Produk Reksa Dana yang Tepat
• Sesuaikan komposisi investasi sesuai keinginan Anda berdasarkan profil risiko Anda. • Target Investasi Anda akan menyesuaikan dengan komposisi investasi yang Anda pilih. 5
4 Langkah Mudah : (4) Aktifkan Akun SiNar Anda
• Aktifkan Akun Sinar Anda dengan mencetak formulir pembukaan rekening dan formulir rencana keuangan, tanda‐tangani, kemudian kirimkan ke PT. Bahana TCW Investment Management. • Anda akan mendapatkan username, password, dan pin pribadi untuk digunakan pada akun Sinar Anda. • Transfer dana yang ingin diinvestasikan ke rekening reksa dana sesuai pilihan Anda. 9
“AYO KITA MULAI”
Untuk calon nasabah SiNar yang akan bergabung dapat melakukan simulasi berinvestasi terlebih dahulu setelah melihat video SiNar di awal website dan juga video Reksa Dana. Klik “Ayo Kita Mulai”. 7
SIMULASI INVESTASI
Simulasi Investasi di SiNar : 1. Pilih impian yang ingin Anda capai. Klik “Profil Risiko”. 2. Pilih jenis profil risiko yang sesuai dengan Anda, apakah Anda “Konservatif”, “Moderat”, atau “Agresif”? Kemudian Klik “Rencana Saya”.
8
SIMULASI INVESTASI
Simulasi Investasi di SiNar : 3. Isi dua di antara tiga kolom yang ada, antara “Target Hasil Investasi” dalam Rupiah, “Lama Waktu Investasi” dalam tahun, atau “Nilai Cicilan per Bulan” dalam Rupiah. Kemudian klik Kalkulator untuk mengkalkulasi investasi Anda. Lanjutkan dengan klik “Produk Investasi Apa Yang Tepat Untuk Saya?”. 4. Sesuaikan komposisi investasi sesuai keinginan Anda. Klik “Selanjutnya”. 9
LANGKAH‐LANGKAH AKTIVASI AKUN SINAR
Untuk mengaktivasi akun Anda, cetak formulir pembukaan rekening dan formulir rencana keuangan Anda untuk dikirimkan ke PT. Bahana TCW Investment Management. Lalu Anda akan mendapatkan username, password, dan pin pribadi Anda kemudian transfer dana Anda.
10
MUDAH KAN?
Mudah kan? Impian Anda bisa dicapai dengan berinvestasi bersama kami melalui SiNar. 11
JANGAN TUNDA LAGI!
• •
Klik “Buat Rencana Lain” untuk mengulang simulasi. Klik “Buat Akun” untuk membuat akun SiNar dan berinvestasi bersama kami. Pastikan Anda telah membaca “Disclaimer” kemudian Klik “Setuju”.
12
ISI FORMULIR PEMBUKAAN REKENING INVESTASI
Isi data diri Anda dalam Formulir Pemukaan Rekening Investasi di SiNar : 1.Isi data diri Anda sesuai identitas Anda. Klik “Langkah Selanjutnya”.
2.Isi data pekerjaan dan sumber penghasilan Anda. Klik “Langkah Selanjutnya”.
13
ISI FORMULIR PEMBUKAAN REKENING INVESTASI Isi data diri Anda dalam Formulir Pemukaan Rekening Investasi di SiNar : 3.Isi alamat lengkap sesuai identitas. Jika alamat untuk surat‐menyurat sama dengan alamat lengkap Anda, ceklis pada kotak di bawah. Klik “Langkah Selanjutnya”.
4.Isi informasi rekening bank Anda berdasarkan pilihan bank yang sesuai dengan Anda. Klik “Langkah Selanjutnya”.
14
“SIAP UNTUK BERENCANA?”
Setelah data Anda telah terisi dengan benar, langkah selanjutnya adalah mengenal diri Anda lebih dalam lagi dengan menjawab pertanyaan pada profil risiko yang ada. Klik “Mari Kita Lanjutkan”. 15
(1a). PROFIL RISIKO: KUESIONER
Jawablah 8 (delapan) pertanyaan mengenai profil risiko (kuesioner) yang paling sesuai dengan keadaan diri Anda saat ini dengan memilih 1 (satu) jawaban dari jawaban yang tersedia. 16
(1b). PROFIL RISIKO: HASIL
• Selesai menjawab seluruh pertanyaan profil risiko, Anda akan mendapatkan hasil profil risiko sesuai dengan jawaban Anda. • Langkah selanjutnya, Anda dapat langsung memilih “Rekomendasi Produk Paket” sesuai rekomendasi dari kami. • Atau Anda juga dapat memilih “Pilih Sendiri Produk Anda” untuk menentukan produk reksa dana Anda sendiri. 17
(2). MY PLAN: REKOMENDASI PRODUK PAKET
Rekomendasi produk paket investasi untuk mencapai target dana yang Anda impikan telah disesuaikan dengan hasil profil risiko Anda. Kami telah menyediakan perhitungan investasi Anda sesuai profil risiko dan target investasi Anda di awal simulasi SiNar. Namun, Anda tetap dapat mengubah perhitungan simulasi sesuai keinginan Anda dengan mengisi dua dari tiga kolom yang ada. Selain itu, Anda juga dapat membuat rencana lain, jika Anda merasa tidak cocok dengan rencana yang ada. 18
(3a). PILIHAN PRODUK: KOMPOSISI INVESTASI
Sesuaikan komposisi investasi sesuai keinginan Anda. Tiap profil risiko memiliki batasan minimum dan maksimum pada tiap jenis reksa dana yang ada. Jika Anda sudah puas dengan hasil perhitungan investasi, klik “Lanjutkan Rencana Saya”. 19
(3b). PILIHAN PRODUK: NAMA REKSA DANA
Pilih Nama Produk Reksa Dana pada Reksa Dana Saham dan Reksa Dana Pendapatan Tetap. Klik “Unduh Prospektus” untuk mengunduh dan membaca prospektus tiap produk yang diinginkan. Pastikan Anda telah membaca prospektus produk yang Anda pilih. Jika Anda telah membacanya, beri tanda ceklis pada kotak di bawah, kemudian klik “Siap Untuk Transaksi”.
20
(3c). MY PLAN: PILIH SENDIRI PRODUK ANDA Rencana Investasi Anda dapat Anda pilih sendiri produk reksa dananya sesuai pilihan Anda. Pastikan Anda telah membaca prospektus produk yang Anda pilih. Jika Anda telah membacanya, beri tanda ceklis pada kotak di bawah, kemudian klik “Siap Untuk Transaksi”.
21
(4). AKTIVASI AKUN ANDA
SELAMAT! Rencana Investasi pertama Anda telah siap! Terima kasih telah menyelesaikan proses rencana investasi pertama Anda bersama SiNar. Klik “Aktivasi Akun”. Klik “Cetak Formulir Pembukaan Rekening dan Formulir Rencana Keuangan” , jika data‐data telah sesuai dengan Anda, tanda‐tangani pada lembar kedua, lalu kirimkan formulir ke PT. Bahana TCW Investment Management
22
???
26