BAB III METODOLOGI PENELITIAN
Metode penelitian yang dilakukan penulis pada skripsi ini adalah studi kasus. Penulis langsung mengadakan survey ke RS. Omni Alam Sutera untuk mendapatkan data yang relevan.
A.
Tempat dan Waktu Penelitian Nama Perusahaan
: RS. Omni Alam Sutera
Alamat Kantor
: Jl. Alam Sutera Boulevard Kav. 25, Serpong Tangerang
Waktu Penelitian
B.
: Oktober 2011 sampai dengan selesai
Jenis dan Sumber Data 1. Jenis Data Adapun jenis data yang penulis gunakan dalam melakukan penelitian perusahaan adalah sebagai berikut : a. Data Kuantitatif Adalah merupakan data-data yang berupa angka dan dianalisis dengan menggunakan perhitungan.
40
41
b. Data Kualitatif Adalah data yang berbentuk kata, kalimat, skema, gambaran data yang dikumpulkan berupa dokumen-dokumen dari perpustakaan, internet dan informasi lainnya. 2. Sumber Data a. Data Primer Merupakan data yang dikumpulkan penulis secara langsung dari objek yang bersangkutan. Data Primer yang penulis gunakan berupa Questionaire untuk menganalisa sistem pengendalian internal perusahaan yang sedang berjalan untuk masing-masing divisi. b. Data Sekunder Merupakan data yang diperoleh dalam bentuk yang sudah jadi. Data Sekunder yang penulis dapatkan berasal dari perusahaan berupa Rekapitulasi absen dan lembur karyawan.
C.
Metode Pengumpulan Data Untuk mendukung keperluan penganalisaan data penelitian ini, maka diperlukan sejumlah data pendukung yang berasal dari dalam maupun luar perusahaan. Metode pengumpulan data yang digunakan penulis dalam rangka penyusunan skripsi ini adalah sebagai berikut :
42
1. Penelitian Kepustakaan (Library Research) Yaitu riset yang dilakukan dengan cara membaca buku, mengkaji dan membandingkan beberapa sumber, baik berupa buku-buku literature, catatan-catatan kuliah maupun artikel-artikel perusahaan serta sumbersumber lain yang relevan dengan masalah yang terkait dalam skripsi ini. 2. Penelitian Lapangan (Field Research) Pengumpulan data yang dilakukan penulis dengan cara melakukan peninjauan dan pengamatan langsung kepada objek penelitian. Penelitian ini dimaksudkan untuk memperoleh data primer yang sangat berharga dan menjadi topik bahasan utama dalam skripsi ini. Penelitian lapangan ini dilakukan dengan cara : a. Pengamatan (Observation) Observasi langsung dengan melakukan kunjungan kepada perusahaan bersangkutan untuk mengamati secara langsung dan memperoleh gambaran yang jelas mengenai hal-hal yang menjadi objek penelitian. b. Wawancara (Interview) Wawacanra langsung dilakukan dengan mengadakan tanya jawab langsung kepada pihak yang berwenang dalam perusahaan dengan panduan pertanyaan untuk wawancara guna memperoleh penjelasan mengenai struktur organisasi, wewenang dan tanggung jawab
43
pegawai masing-masing bagian, pelaksana sistem pengendalian internal serta sistem dan prosedur penggajian. c.
Internal Control Questionaire (ICQ) Di dalam penelitian ini, pengambilan data dilakukan dengan cara studi lapangan, atau data primer (primary data), yang didapatkan melalui teknik kuesioner kepada responden karyawan bagian medis dan non medis. Penulis mengajukan pertanyaan tertulis untuk memperoleh data dan informasi yang dibutuhkan dalam pembahasan evaluasi sistem penggajian dalam rangka peningkatan produktivitas kerja pada RS. Omni Alam Sutera dengan cara penetapan sampling berdasarkan kriteria yang ditentukan oleh penulis.
D.
Metode Analisis Data Penulis melakukan analisis terhadap data-data tersebut dengan menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif, yaitu merupakan data yang diperoleh dari suatu penelitian yang telah dilakukan diperusahaan dan dibandingkan untuk memperoleh arti yang lebih luas dengan cara menginterprestasikan data-data yang telah dianalisa dan membandingkan hasil analisa dengan perumusan hipotesis dan hasilnya akan diambil kesimpulan.
44
E.
Definisi Operasional Variable Beberapa definisi operasional variable yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini yaitu : 1. Prosedur Penggajian Merupakan penggunaan tenaga kerja dan pembayaran ke semua pegawai tanpa memperhatikan kualifikasi atau metode penentuan kompensasi. Prosedur penggajian ini penting karena mempunyai nilai material dan dapat menimbulkan pemborosan. Pada penelitian ini, penulis akan berfokus pada prosedur penggajian pada RS. Omni Alam Sutera, mulai dari bagaimana prosedur penerimaan karyawan yang diterapkan, prosedur pencatatan waktu kerja karyawan, prosedur perhitungan gaji, serta bagaimana prosedur pembayaran gaji yang dilakukan oleh RS. OMNI Alam Sutera. 2. Pengendalian Internal Pengendalian Internal meliputi struktur organisasi dan semua cara-cara yang digunakan di dalam perusahaan dengan tujuan untuk menjaga keamanan harta milik perusahaan, memeriksa ketelitian dan kebenaran data-data perusahaan, memajukan efisiensi di dalam usaha dan membantu mendorong dipatuhinya kebijaksanaan manajemen yang telah diterapkan.