GEREJA PROTESTAN di INDONESIA BAGIAN BARAT JEMAAT “ SEJAHTERA “ BANDUNG
WARTA JEMAAT SEJAHTERA Tahun ke XXIX, 06 APRIL 2014 Nomor : 19
Yohanes 15 : 13 “ Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya ”
MINGGU II PRAPASKAH Tema Tahunan :
MEMBANGUN KEMITRAAN ANTAR UMAT DEMI KESELAMATAN BANGSA (Roma 10 : 14-15) Thema Khotbah Minggu Ini :
MENJADI BERMAKNA LEBIH PENTING DARI POPULARITAS (Yohanes 12 : 20 - 36
---------------------------------------------------------------------------------------SEKRETARIAT : Jl. Malabar No.49 – BANDUNG 40263 - Telp. / Fax 022-7303668
----------------------------------------------------------------------------------------
REFLEKSI BERSERI :
REFLEKSI ROHANI PERJALANAN KE HOLY LAND Oleh : Pdt. Teddy Masinambouw, S Th Pengantar. Pada Tanggal 10 sampai dengan 20 Nopember 2013, Pdt. Teddy Masinambow (KMJ GPIB “Sejahtera” Bandung) mendapat kesempatan mengunjungi Mesir, Israel, Palestina dan Jordania, sebagai Pembimbing rohani mendampingi rombongan wisata yang berjumlah 22 orang dan terdiri dari warga GPIB Sejahtera Bandung 3 org, GPIB “Pasar Minggu” Jakarta 3 0rang, GPIB “Pancoran Rahmat” Sawangan 3 0rang dan 13 orang lainnya berasal dari denominasi lain. Mulai edisi minggu tgl 08 Desember 2013, warta sejahtera akan memuat tulisan Pdt Teddy masinambow yang berisikan refleksi rohani dari perjalanan ini termasuk tempat-tempat bersejarah yang dikunjungi. Harapan kami kiranya refleksi rohani dapat menjadi berkat bagi kita sekalian. LANJUTAN REFLEKSI HARI KE 8 ( MINGGU, 17 NOPEMBER 2013) 4. MAKAN IKAN PETRUS. Kita akan merasa rugi apabila datang ke daerah Danau Galilea tapi tidak mencoba makan Ikan Petrus. Karena itu saya dan peserta Tour, setelah berkunjung ke Gedung Gereja Petrus Primacy akan makan siang di sebuah restoran ditepi Danau Galilea dengan Menu Utama IKAN PETRUS. Mungkin kita semua merasa penasaran dan bertanya, Mengapa dinamakan Ikan Petrus? Tentu ada ceritanya…….. Pada zaman Yesus hidup dahulu dikisahkan bahwa Yesus naik ke perahu Petrus untuk mengajar orang banyak di tepi danau Genesaret atau yang lebih dikenal dengan Danau Galilea. Kemudian Ia meminta Petrus untuk menebarkan jalanya karena Ia tahu bahwa semalaman menjala ikan tapi tidak mendapat seekorpun. Petrus mematuhi petunjuk Yesus dan ia serta nelayan yang lain mendapat ikan dalam jumlah yang besar. Jadi ikan yang ditangkap oleh Petrus ini kemudian dinamakan ikan Petrus. Ketika kami masuk ke restoran, saya benar-benar tidak sabar untuk makan Ikan Petrus, karena terus terang, selama perjalanan tour sampai hari ke 8 ini, hal yang menjadi problem bagi saya dan sebagian peserta Tour adalah masalah Makanan. Kebanyakan masakan yang kami santap selama perjalanan tour ini, agak asing rasanya bagi lidah Indonesia, padahal pihak Tour sudah membawa kami ke restoran Cina, restoran Indonesia… namun tetap saja rasanya masih belum pas dengan lidah kami para peserta. Tapi meskipun demikian saya masih bersyukur kepada Tuhan… karena masih bisa makan…. Saya cukup berharap bahwa dengan makan ikan petrus, kerinduan saya untuk menyantap makanan yang cocok dengan lidah dan selera saya bisa terpenuhi…… apa lagi saya memang adalah seorang anggota PMI (Penggemar Makan Ikan.. he he he). Tidak menunggu lama….. dihadapan saya terhidang seekor Ikan Petrus goreng dan sepiring nasi putih (masing-masing kami mendapat seekor saja… nggak boleh tambah… kalau pingin lagi .. bayar sendiri) . Ikan Petrus ini kalau di Indonesia seperti ikan mujair namun berukuran besar dengan Panjang 20-23 cm dan lebar 10 cm. Istilah ilmiah nya ikan ini disebut Tilapia zilli (Redbelly tilapia). Saya kemudian menyantapnya… mmm... gurih… empuk, lembut dan tidak berbau amis…Wach enak banget dech dimakan dengan nasi…… Walau pihak restoran tidak menyiapkan sambel dan kecap… saya tetap dapat menikmati ikan Petrus ini dengan kecap dan sambel karena ada para peserta yang membawanya dalam bentuk sachet … jadilah saya dan teman-teman merasakan betapa lezatnya ikan Petrus…..Pada saat makan siang ikan petrus inilah saya dan teman- menemukan menu yang rasanya cocok dengan lidah kami semua.
2
Sementara makan siang dengan menu Ikan Petrus ini… saya mencoba merenungkan apakah saya ….. kita semua sudah menghargai pemberian Tuhan yaitu makanan yang kita santap setiap hari. Kalau kita mau jujur……. kerap kali kita tidak menghargai makanan pemberian Tuhan ini…karena dalam kenyataannya banyak makanan yang tersisa dan dibuang karena tidak kita habiskan…. Sementara banyak saudara-saudara kita yang untuk makan setiap hari saja belum tentu bisa.. Karena itu…. Saya dan saudara perlu meningkatkan rasa terima kasih kepada Tuhan atas makanan yang kita santap…. Meskipun mungkin menunya sangat sederhana dan cita rasanya tidak seperti yang kita harapkan… namun toch kita masih bisa makan…….. jadi… tetaplah bersyukur……. 5. BERLAYAR DI DANAU GALILEA. Setelah kenyang dan dipuaskan dengan Makan Ikan Petrus…. tujuan kami selanjutnya adalah salah satu dermaga di Danau Galilea untuk berlayar ditengah Danau yang sangat terkenal ini, Danau Galilea ini disebut juga Danau Genesaret, Danau Kineret, Danau Kinerot, Laut Tiberias atau danau Tiberias. Danau Galilea ini dalam bahasa Ibraninya berarti “HARPA” karena memang bentuknya seperti alat music Harpa. Danau Galilea ini adalah danau air tawar terbesar di Israel dan memiliki Luas 166 km2 (64mil), panjang sekitar 21 km (13 mil), Lebar sekitar 13 km2 (6,1 m) dengan kedalaman 43 m. Sumber utama air danau Galilea adalah air sungai Yordan dan kemudian dari mata air bawah tanah. Pada zaman Yesus hidup, Danau Galilea sering disebut sebagai salah satu tempat yang kerap kali dipakai untuk melaksanakan pelayananNya, bahkan beberapa kali dikisahkan Yesus naik perahu dengan para murid, meredakan angin rebut dan diceritakan juga peristiwa Yesus berjalan diatas air Danau Galilea. Sambil menunggu kapal atau Perahu yang akan mengangkut kami berlayar di Danau Galilea, kami terpukau memandang keindahan alam danau galilea dan tentu saja kami abadikan dengan berfoto ria. Ketika kapal kayu yang akan membawa kami berlayar sandar di dermaga, saya melihat para turis dari Afrika turun dari kapal dan kami naik kapal dan memulai pelayaran. Yang sangat menarik dan menyentuh rasa nasionalisme saya sebagai warga Negara Indonesia adalah …….. pelayaran ini diawali dengan mengibarkan Bendera Merah Putih diringi dengan menyanyi lagu kebangsaan Indonesia Raya. Wach... sungguh membanggakan... sekaligus mengalami situasi yang berbeda baik perasaan dan suasana hati ketika menyanyikan Indonesia Raya di Negara Israel dan petugas yang menaikkan bendera adalah warga Negara Israel. Saya kemudian memimpin Ibadah minggu di atas kapal dan bahan renungan saya baca dari Matius 19 :23-27 “Angin ribut diredakan”. Kisah Tuhan Yesus meredakan angin ribut danau Galilea pada saat Ia dan murid-muridnya sedang melakukan pelayaran dalam sebuah perahu. Bahan Alkitab ini sengaja saya bawakan karena cocok dengan keadaan kami yang sedang berada dalam pelayaran di Danau galilea dengan harapan …. semua peserta lebih menghayati kisah ini …… dan yang paling penting mampu merefleksikan kisah ini dalam hidup setiap hari. Perjalanan hidup manusia bagaikan sebuah bahtera yang mengarungi lautan luas dengan tantangan angin ribut, badai topan yang menanti. Namun bila Yesus selalu ada dalam bahtera hidup kita dan tidak kita biarkan tidur maka segala angin dan badai kehidupan dapat diredakanNya. Setelah beribadah, kami kemudian bernyanyi dengan gembira ……dan….. yang mengejutkan saya…. , crew kapal kemudian memutar lagu poco-poco….. wach suasana jadi seru….karena lagu ini terasa kurang lengkap bila tidak diikuti dengan tarian poco-poco. Jadi.. Saya dan peserta lain termasuk Pak Fred Serhalawan dan Ibu Renny Kumowal ikut menari poco-poco… sungguh saya tidak menduga bisa menari poco-poco di-tengah Danau Galilea.
3
Setelah berlayar selama satu jam perjalanan mengelilingi Danau galilea …. dengan beribadah, menyanyi-menari dan berfoto ria …. akhirnya kapal bersandar di dermaga kembali……. Sungguh …pengalaman yang tak terlupakan… menyegarkan jiwa dan raga kami semua. Menghayati pelayaran selama satu jam di Danau Galilea, saya mengingat kembali peristiwa 2000 tahun lalu ketika Tuhan Yesus bersama murid-muridnya berlayar di danau Galilea ini. Saya hanya mau mengajak kita untuk tetap berlayar bersama Yesus dalam mengarungi lautan kehidupan yang penuh gelora ini… jangan biarkan Yesus berada diluar kapal atau bahtera kehidupan kita…… Dia…… Yesus harus menjadi nakhoda bahtera hidup kita….. karena hanya Dia yang mampu menuntun kita ketujuan hidup yang bahagia dengan melewati segala badai dan topan dunia. Selamat hari Minggu saudara ku dan selamat berjuang. Edisi Miinggu depan,13 April 2014 : - Kapernaum - Sungai Yordan SURAT PASTORAL GPIB mengenai PEMILU 2014 Saudara saudara warga GPIB di mana saja berada, Pada tahun ini, selaku warga Negara kita akan mengalami 2 peristiwa politik penting, yakni; Pemilu legislatif untuk memilih anggota DPR, DPD dan DPRD pada tanggal 9 April 2014 dan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden pada 9 Juli 2014. Pemilu yang dilaksanakan secara periodik ini merupakan mekanisme pendelegasian kedaulatan rakyat kepada para pemegang kekuasaan. Peristiwa ini dapat merupakan peluang untuk mengadakan perubahan ke arah yang lebih baik melalui siklus kepemimpinan nasional baru yang akan terpilih. Pemilu dapat juga merupakan kesempatan perubahan dan penataan berdemokrasi yang lebih baik. Demokrasi tidak semata hanya merupakan demokrasi yang prosedural saja melainkan yang wajib memberikan dampak positif pada rasa keadilan dan kesejahteraan rakyat. Dalam kerangka itu pendidikan politik, kontrol cermat dari semua komponen masyarakat terhadap berfungsinya kekuasaan (legislatif, eksekutif dan yudikatif) senantiasa diperlukan bukan hanya disekitar pemilu, tetapi juga secara terus menerus dalam proses bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Ketidak-puasan dan kekecewaan terhadap sejumlah partai politik dan anggota legislatif yang terbukti dengan perilaku korupsi tidak boleh membuat kita bermasabodoh dan menjadi kelompok Golput. Tidak memilih berarti kita membiarkan kepada pihak lain untuk mengambil keputusan tentang kita sesuai dengan keinginan mereka dan bukan menurut apa yang dipandang baik untuk kepentingan banyak orang. Dalam rangka mewujudkan tanggungjawab politik melalui 2 peristiwa penting diatas ini, kami menyampaikan pesan hal-hal berikut ini : 1.
4
Kami menyatakan penghargaan yang tinggi dan sekaligus mendoakan kepada anda yang telah menyiapkan diri untuk menjadi caleg dalam Pemilu 2014. Kami berharap, bahwa kesiapan anda itu didasarkan pada etika dan moralitas Kristiani, semangat iman serta kompetensi sesuai bidang masing-masing dengan mengedepankan kedamaian dan kasih untuk pencapaian masa depan bersama yang lebih baik bagi masyarakat, bangsa dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia; hindarilah cara-cara yang melawan atau yang menyimpang dari hukum dan ketentuan tentang PEMILU, seperti; politik uang, memakai isu-isu SARA (Suku, Agama, Ras dan Antar golongan) dalam proses penyelenggaraan Pemilu 2014 ini. Dalam tantangan dan pergumulan kita di tengah masyarakat dan bangsa ini, Pemahaman Iman dan PKUPPG GPIB dapat menjadi perisai dan pedoman menghadapi permasalahan yang terjadi di sekitar kita.
2.
Kepada para pemilih; pilihlah dengan hati dan akal budi yang tercerahkan oleh Roh Tuhan. Sedapat mungkin ketahuilah rekam jejak partai dan calon yang akan dipilih ; apakah partai dan calon tersebut secara terus menerus mempertahankan 4 kesepakatan dasar, yakni ; Pancasila dan UUD, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.
3.
Pilihlah partai dan anggota legislatif yang lebih menekankan supremasi hukum, memperjuangkan HAM, meninggikan martabat manusia, dan kesejahteraan rakyat banyak serta berpihak pada kepentingan rakyat kecil dan yang terpinggirkan di kota, di desa, di daerah perbatasan dan di pulau-pulau yang terpencil. Demikian juga penting melihat apakah konsistensi mereka dalam mendukung peran serta perempuan dan kesetaraan gender serta kepedulian terhadap pelestarian lingkungan hidup.
4.
Kepada semua pihak; Jadikanlah proses pelaksanaan PEMILU ini secara bersama supaya berjalan dengan adil, jujur, bersih dan tertib. Awasilah secara cermat pemungutan suara dan pengumpulan suara untuk menghindari rekayasa dan kecurangan.
Dalam pelaksanaan Pemilu Legislatif untuk memilih anggota DPR, DPD dan DPRD pada 9 April 2014 dan Pemilu Presiden 9 Juli 2014 ini, patut kita camkan hal dibawah ini :“Politik uang dan golput NO, pilih dengan hati dan akal budi YES!”. Datanglah ke TPS dan awasilah pelaksanaannya secara bersama! Kita doakan agar Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2014 ini dapat berjalan dengan baik dan tertib. Demikianlah pesan pastoral kami, kiranya bermanfaat bagi kita semua. Jakarta, Medio Maret 2014 MAJELIS Sinode GPIB Ketua Umum, Pendeta Markus F. Manuhutu Ketua I, Pendeta Marthinus Tetelepta Ketua II, Pendeta Poltak Sitorus Ketua III, Pendeta Rudy Ririhena Ketua IV, Penatua Richard van der Muur Ketua V, Penatua Tony Waworuntu
Sekum, Pendeta Adriaan Pitoy Sekretaris I, Pendeta J. Marlene Joseph Sekretaris II, Penatua Johan Tumanduk Bendahara, Penatua Adrie P. H. Nelwan Bendahara I, Ronny Wayong
SELAMAT HARI MINGGU & SELAMAT BERIBADAH Presbiter Jemaat “SEJAHTERA” di Bandung menyampaikan selamat hari Minggu dan selamat beribadah kepada saudara sekalian. Bagi yang berminat mencatat diri sebagai anggota Jemaat “SEJAHTERA” di Bandung dapat menemui Presbiter di Konsistori sesudah ibadah ini atau setiap hari kerja di Kantor Majelis Jemaat antara pukul 08.00–17.00. Kepada Saudara-saudara anggota Jemaat diharapkan dapat mengantarkan Saudara yang baru ke Kantor Majelis Jemaat, Jl. Malabar No. 49 Bandung, atau menghubungi Presbiter yang terdekat dengan tempat tinggal saudara. Tuhan Yesus memberkati.
PUJI-PUJIAN IBADAH KELUARGA, 09 APRIL 2014 : 1 dan 5 1. Kidung Jemaat 19 “Tuhanku Yesus” 2. Kidung Jemaat 246 : 1 dan 3 “Ya Allah Yang Mahatinggi” 3. Kidung Jemaat 405 : 1, 3 dan 4 “Kaulah, Ya Tuhan, Surya Hidupku” 4. Kidung Jemaat 288 : 1 dan 5 “Mari, Puji Raja Sorga” 5. Kidung Jemaat 370 : 1 dan 2 “’Ku Mau Berjalan Dengan Juruslamatku”
5
A.
PUJI-PUJIAN IBADAH MINGGU, 13 APRIL 2014 1. Kidung Jemaat 161 : 1, 2 dan 3 “Segala Kemuliaan” : 1, 2 dan 3 2. NKB No.74 “Hosana” : 1, 2 dan 3 3. Kidung Jemaat 27 “Meski Tak Layak Diriku” 4. Kidung Jemaat 157 : 1 dan 2 “Insan Tangisi Dosamu” : 1, 2 dan 4 5. Kidung Jemaat 162 “Hosiana, Putra Daud” : 1 dan 2 6. GB Baru No.20 “Umat Tuhan, Mari Datanglah” : 1, 3 dan 4 7. GB Baru No.125 “Tuhan Memb’ri KuasaNya Bagimu” PELAYANAN HARI MINGGU II PRAPASKAH
BIDANG I : T E O L O G I
JADWAL PELAYAN FIRMAN & LITURGI, MINGGU - 06 APRIL 2014 Petugas P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P10 PS/VG Organis P.Lagu Sound.S M.M
Pkl. 07.00 W I B. Pendeta Ny. Devi Bawole-D, MMin
Pkl. 09.00 W I B. Pendeta Teddy Masinambouw, S Th
Pkl. 17.00 W I B. Penatua Ronald K Kumowal
Pnt. Sudjanarko Pnt. Ny. Fietje B Fisher Pnt. E Rosye Hosang Dkn. Sarjono Budi P Dkn. Simon Siauta Dkn.Ny.DOS Panggabean-A Dkn. Decky Hosang Dkn. Rommy Pangalila
Pnt. Asa T. Silitonga Pnt. M S L Tobing Pnt. Yance Reppie Dkn. Gatorius Lingkua Dkn. Sangal Panjaitan Pnt. Ny. Sri Johannes Dkn. Setyo Sabdono Dkn. Paul Augusteyn Dkn. Budi Situmorang Dkn. Ny. Hanna Suyamto
Pnt. Ny. E A Latuheru-M Pnt. AMV Sigalingging Pnt. Jermias Soplanit Dkn. Stanley Sondakh Pnt. Herdiyan Tatia Dkn. Fredy Nayoan Pnt. S Mokalu Dkn. Ny. Retno Meray Dkn. Ny. Sri Pattipeilohy
PKP “Esther” Ny. Inggrid Surya-K Nn. Lanny Latuheru Bpk. Ngatidjo Kristian Nn. Hanna Kukus
Pelkat PKB & VG Joseph Dkn. Drevy Latuheru Nn. Anatje Souisa Sdr. Toto Marwoto Sdr. Abraham Sombolinggi
Sektor I & PKLU Elizabeth Ny. Irene Tatia-Tobing Ny. Sylvia Sukiyanto Dkn. Rommy Pangalila Sdr. Jeremy Johannes
POS SAPAN, PKL.09.00 Wib : Pnt. F D G Serhalawan Pel. Firman : Pnt. E L Tuwatanassy P1 : Dkn. Ny. Tri S Lubis P2
JADWAL PF & LITURGI, MINGGU - 13 APRIL 2014 (PENEGUHAN SIDI) Petugas P1 P2 P3 P4
6
Pkl. 07.00 W I B. Pendeta Ny. Devi Bawole-D, MMin Pnt. R I F Wenas Pnt. Herdiyan Tatia Pnt. Ny. Sri Johannes Dkn. Fredy Nayoan
Pkl. 09.00 W I B. Pendeta Teddy Masinambouw, S Th Pnt. Ronald Kumowal Pnt. Ny. E A Latuheru-M Pnt. A M V Sigalingging Dkn. Sangal Panjaitan
Pkl. 17.00 W I B. Pendeta Teddy Masinambouw, S Th Pnt. Ny. Fietje B Fisher Pnt. Yance Reppie Pny. Ny. Meity Kalalo-L Dkn. Andreti Monto
P5 P6 P7 P8 P9 P10 PS/VG Organis P.Lagu Sound.S M.M
Dkn. Ny. Retno Meray Pnt. S Mokalu Dkn. Rommy Pangalila Dkn. Paul Augusteyn Dkn. Drevy Latuheru -
Dkn. Stanley Sondakh Pnt. F D G Serhalawan Dkn. Gatorius Lingkua Dkn. Decky Hosang Dkn. Ny. Tri S Lubis Pnt. E L Tuwatanassy
Dkn. Setyo Sabdono Pnt. Sudjanarko Dkn.Ny.DOS Panggabean Pnt. Tito Sugiheryanti S Dkn. Simon Siauta Dkn. Ny. Hanna Suyamto
PKP “Yohanna” Sdr. Manoah C Pnt. Ny. E A Latuheru-M Sdr. Vebert Panggabean Sdr. Trifosa Sudrajat
Pelkat GP Dkn. Drevy Latuheru Nn. Ella Pattipeilohy Bpk. Ngatidjo Kristian Sdr. Abraham Sombolinggi
PKB Akustik Ny. Inggrid Surya-Kalalo Ny. Sherly Kakerissa Pnt. E L Tuwatanassy Sdr. Toto Marwoto
POS SAPAN, PKL.09.00 Wib : Pnt. Jermias Soplanit Pel. Firman : Pnt. Faizard Soplantila P1 : Dkn. Sarjono Budi P P2 B. BACAAN ALKITAB SESUAI JADWAL SABDA BINA UMAT Tanggal Renungan Pagi 1. 06 April 2014 : Yohanes 12 : 20 – 36 2. 07 April 2014 : Yesaya 43 : 8 – 13 3. 08 April 2014 : Kisah Para Rasul 2 : 14 – 24 4. 09 April 2014 : Hagai 2 : 1 – 9 5. 10 April 2014 : Filipi 2 : 1 – 11 6. 11 April 2014 : Yeremia 33 : 1 – 9 7. 12 April 2014 : Markus 10 : 32 – 34 8. 13 April 2014 : Markus 11 : 1 – 11
Renungan Sore Ibrani 5 : 5 – 10 Yesaya 44 : 1 – 8 2 Korintus 3 : 1 – 11 Yohanes 12 : 37 – 43 Filipi 2 : 12 – 18 Yeremia 33 : 10 – 16 Imamat 16 : 1 – 8 Yohanes 12 : 12 – 16
C. POKOK DOA MINGGU INI 1. Saudara-saudara yang mengalami bencana 2. Pemuda/Pemudi yang mencari pekerjaan, yang rindu pasangan hidup 3. Pemilu 9 April 2014 4. Anggota Jemaat yang sakit : 1) Ibu Linda Ruru (Skt II) di rumah 2) Ibu Wiharyo-Tjokro (Skt.V) di rumah 3) Ibu I Marpaung (Skt.V) di rumah 4) Ibu Hoetabarat (Skt V) di rumah 5) Bpk. Clemens Kakerissa (Skt VI) di rumah 6) Ibu Yani Kastubi (Skt VII) di rumah 7) Ibu Louise Loppies (Skt VII) di rumah 8) Ibu Martini Raspan (Skt VII) di rumah 9) Bpk. Martana (Skt VIII) di rumah 10) Anak Eva, cucu dari Kel. Hakim Simanjuntak (Skt VIII) di rumah 11) Ibu Nelly Pangemanan (Skt VIII) di rumah D. IBADAH KELUARGA (Lintas Sektoral) Skt Waktu Tempat I Rabu, 09 April 2014, pkl.18.00 Di Ks. Gr. Sejahtera
Pelayan Firman Pnt. Herdiyan Tatia
7
II VI VII IX
Rabu, 09 April 2014, pkl.18.00 Kamis, 10 April 2014, pkl.18.00 Sabtu, 12 April 2014, pkl.17.00 Rabu, 09 April 2014, pkl.18.00
Kel. Villy Warouw-Hosang, d/a GSG Gr. Sejahtera Kel. J Robert Giri, Pinus Regency Jl. Fujiyama No.9 A Kel. Agung Sandyarso,Komplek Tatar Bidakara Blok C 1 Ciwastra Kel. Hasyim Maulana, d/a GSG Gr. Sejahtera
Pnt. A M V Sigalingging Pdt. Teddy Masinambouw, STh Pdt. Teddy Masinambouw, STh Pnt. Ny. E A Latuheru-M
E.
IBADAH DOA PAGI Sabtu, 12 April 2014, pkl.06.00 di Gr. Sejahtera. Pel. Firman : Pdt. Teddy Masinambouw, S Th
F.
PELAYANAN KONSELING Diberitahukan kepada Bpk/Ibu/Sdr/I yang memerlukan pelayanan Konseling dari Pendeta dapat menghubungi Pdt. Teddy Masinambouw, STh : No. HP. 085717987064. Pdt. Ny. Devi Bawole-D, M Min : 081322338707.
G. LATIHAN KOLINTANG Latihan kolintang dengan pelatih Bpk. Boy dilaksanakan pada setiap hari Jumat minggu ke-3 setiap bulan dengan jadwal sbb : Pelkat PKP, pkl.13.00 – 15.00 WIB Gabungan, pkl.15.30 – 17.30 WIB Gabungan Pemuda & Teruna, pkl.18.00 – 20.00 WIB Yang berminat hubungi Komisi Teologi / Muger Cq. Ny. Rita Reppie. Telp.081321195362. H. SAKRAMEN BAPTISAN KUDUS Pada hari ini Minggu, 06 April 2014, pkl.09.00 di Gr. Sejahtera akan dilaksanakan Sakramen Baptisan Kudus bagi anak : MAWAR MELODY IMMANUELLA TAMPUBOLON, anak dari Bpk. Uba Koesuma Yudha Tampubolon dan Ibu Silvia Prrescila Soplantila (Sekpeljem VII). I.
8
PENEGUHAN SIDI Pada hari Minggu, 13 April 2014, pkl.09.00 di Gr. Sejahtera dilaksanakan peneguhan Sidi bagi Saudara-saudara yang namanya tercantum dibawah ini : No. Nama Skt Keterangan 1. Carlo Joeneva Picaulima II Baptis/Sidi 2. Yonathan Aberto Pangaribuan II Sidi 3. Violeta Vicky Sagita III Sidi 4. Antonia Rotua Deborasari Simanjuntak V Sidi 5. Kezia Adeleida Sepang VI Sidi 6. Katrin Hana Kapantouw VI Sidi 7. Romanna Meinard V. E. Br Hutabarat VII Sidi 8. Natalia Deborah Reppie VII Sidi 9. Futi Valenniasti Mendrofa VII Sidi 10. Caca Bernadhette Paliama X Sidi 11. Bartolomeus Rahangiar Katekisasi khusus Sidi 12. Anggayana Tandisalla Katekisasi khusus Sidi 13. Daniel Abram Bidjae Katekisasi khusus Sidi
Pemeriksaan Sidi dan Gladi Resik akan dilaksanakan pada hari Jumat, 11 April 2014, pkl.16.00 di Ks. Gr. Sejahtera. Mohon kehadiran para orangtua katekesan, Pengajar Katekisasi, Majelis Jemaat (perwakilan 1 orang tiap sekpeljem) untuk pemeriksaan sidi tersebut. Pemberitahuan ini bersifat UNDANGAN. J. PERJAMUAN KUDUS JUMAT AGUNG Dilaksanakan pada hari Jumat, 18 April 2014, pkl.06.00, 09.00 dan 17.00 Wib di Gr. Sejahtera. Untuk Pos Sapan di gabung di Gr. Sejahtera. Bagi Jemaat yang sakit di rumah/rumah sakit yang mau dilayani harap mendaftar ke Koordinator Sekpeljem masing-masing/Sekretariat. Persiapan Perjamuan Kudus dilaksanakan pada hari Kamis, 17 April 2014, pkl.17.00 di GSG Gr. Sejahtera. Pemimpin persiapan : Pdt. Ny. Devi Bawole-D, M Min. Mohon kehadiran seluruh Presbiter. Pemberitahuan ini bersifat UNDANGAN. K. KEGIATAN IBADAH MENJELANG PASKAH 1) Ibadah Perenungan Jalan Salib : Dalam rangka mempersiapkan diri untuk menikmati perjamuan Tuhan, maka akan dilaksanakan ibadah perenungan jalan salib pada hari Kamis, 17 April 2014 pkl.18.00 wib di Gr. Sejahtera. PF : Pdt. Ny. Devi Bawole-D, M Min. 2) Ibadah Paskah Subuh : Ibadah Paskah Subuh akan dilaksanakan pada hari Minggu, 20 April 2014, pkl.04.00 di Gr. Sejahtera. PF : Pdt. Teddy Masinambouw, S Th.
BIDANG II : PELAYANAN dan KESAKSIAN 1. Pelayanan Dorkas : 1.1 Sumbangan yang telah diterima s/d tanggal 28 Maret – 03 April 2014 : 1. Kel. NN V 5 kg beras 2. Ny. Jeanny Nanlohy VII 25 kg beras 3. Kel. NN VII 10 kg beras 4. Kel Sirait/ Maranatha 12 ltr minyak goreng 1.1 Daftar penerimaan bantuan Natura bln April 2014 sbb : Nama Barang Kebutuhan Sisa awal Penerimaan Beras 150 kg 118 kg 55 kg Gula putih 30 kg 46 kg 0 Minyak goreng 30 btl 46 btl 24 btl
Sisa Akhir 23 kg 16 kg 40 btl
2. Pemeriksaan Kesehatan : Pada hari ini Minggu, 06 April 2014 pkl. 10.30 di Gr Sejahtera, dilaksanakan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan Cuma-Cuma.
BIDANG IV : PPSDI – PELAYANAN KATEGORIAL 1. Persiapan Presbiter : Selasa, 08 April 2014 Pkl. 17.00 WIB Selasa, 15 April 2014 Pkl. 17.00 WIB
: :
Ibadah Minggu Ibadah Keluarga Ibadah Minggu Ibadah Keluarga
Pdt. Ny. Devi Bawole-D, M Min Pnt. E L Tuwatanassy Pdt. Teddy Masinambouw, S Th Pnt. Sudjanarko
9
2. Jadwal Pengajaran Katekisasi Reguler : : Minggu, 06 April 2014 Anak Sebagai Berkat Tuhan Pkl. 11.00 WIB
Pnt. A M V Sigalingging Ny. M Lowing
JADWAL PERSIAPAN PELAYANAN KATEGORIAL HARI/TANGGAL Selasa, 08 April 2014 Pkl.19.00 wib Minggu, 13 April 2014 Pkl.12.00 wib Minggu, 06 April 2014 Pkl.13.00 wib Minggu, 13 April 2014 Pkl.13.00 wib Selasa, 08 April 2014 Pkl.12.00 wib
PELAYANAN KATEGORIAL PA (Anak TK) PA (Anak Kecil) PA (Anak Tanggung) PA (Anak TK) PA (Anak Kecil) PA (Anak Tanggung) PT (Kelas Eka) PT (Kelas Dwi) PT (Kelas Eka) PT (Kelas Dwi) Persekutuan Kaum Perempuan
PEMIMPIN PERSIAPAN Pnt. Faizard Soplantila Pnt. A M V Sigalingging Pnt. Sudjanarko Pnt. Ny. E A Latuheru-M Pnt. Asa T Silitonga Pnt. Ronald Kumowal Pnt. E L Tuwatanassy Pdt. Ny. Devi Bawole-D, M Min Pnt. Yance Reppie Pnt. Herdiyan Tatia Pnt. A M V Sigalingging
A. PELKAT PELAYANAN ANAK : 1. Jadwal Pelayanan Ibadah Hari Minggu (IHMPA) : Pos Pelayanan Pelayan AB/TK : Gracia (PF), K’Vonsye, K’Henny, K’ Cruif. : B’Novi (PF), K’ Nessa, K’ Yonathan, Sejahtera, AK K’Hanna, K’ hizkia : B’Indri (PF), K’Yoseph, K’Johannes pkl.09.00 AT : K’Yonathan Lit : K’Johannes P1
DS: DP:
K’Henny K’Yoseph
MM : K’Hanna Pemusik : K’Cruif + K’Johannes.
2. Himbauan : Pelkat PA menghimbau kepada jemaat yang memiliki anak berusia 0-13 tahun untuk membawa anaknya ikut serta di Ibadah Minggu Pelayanan Pelayanan Anak setiap hari minggu di GSG Gereja (Pos Sejahtera) pk.09.00 WIB, Kel. E D Johannes (Pos Margahayu Raya) Pk.09.00 WIB, Kel.Sukiyanto (Pos Sapan) pkk.07.30 WIB. 3. Futsal PA : Pelkat PA mengajak Adik-Adik layan PA untuk berlatih Futsal bersama yang akan dilaksanakan pada hari Minggu, 13 April 2014 Pk.12.00 – 14.00 wib di Lap. Futsal G-Ball – Kosambi (Sebrang Yogya Kosambi). Pelatih : K’Cruif/K’Johannes, K’Yoseph. Ditunggu ya kehadiran adik-Adik layan. Mohon perhatian Orang tua untuk kegiatan ini. Tuhan memberkati. B. PELKAT PERSEKUTUAN TERUNA : 1. Petugas Ibadah IMPT : Pos Pelayanan Sejahtera, pkl.09.00 : K' Yeremia Kelas Eka : K' Yoel Liturgos : K' Royke MM
10
Kelas Dwi Pemusik Liturgos Koordinator
: : : :
Pelayan K' Ina K' Astrid, K' Eggy K' Sheba K' Yeremia
2. Unit Tari DOP : Unit Tari Pelkat PT DOP mengundang adik-adik PT yang memiliki talenta menari untuk bergabung dalam latihan setiap hari Minggu, pkl.14.00 di Asrama Putri PGI. 3. Himbauan : Dihimbau kepada jemaat yang memiliki putra, putri berusia 13-17 tahun agar dapat mengikuti ibadah pelkat persekutuan teruna setiap hari Minggu jam 09.00 di Asrama Putri PGI. C. PELKAT GERAKAN PEMUDA : 1. Persekutuan Doa : Gerakan Pemuda mengundang semua rekan pemuda untuk mengikuti Persekutuan Doa yang dilaksanakan setiap Jumat, pkl.19.00 di Gr. Sejahtera. CP Jenny (08562160913) / Henny (085720565739). 2. Paduan Suara : Latihan paduan suara Gerakan Pemuda mengundang semua rekan pemuda dan warga sidi usia 17-35 thn untuk bergabung dengan kami. Latihan berlangsung setiap hari Kamis, pkl.19.00 di Gr. Sejahtera. CP : Revika (085722737299). 3. Latihan Musik : Latihan Musik dilaksanakan setiap hari Selasa pkl. 18.30 WIB. Kami mengundang seluruh anggota gerakan pemuda yang bertalenta di bidang musik untuk bergabung bersama kami. CP : Cruif (089664982095). D. PELKAT PERSEKUTUAN KAUM PEREMPUAN : 1. Jadwal Ibadah : : Senin, 07 April 2014, pkl.16.00 di rumah Ibu J Matulessy, d/a GSG Sekpel Priskilla Gr. Sejahtera. PF : Ibu Jeanette Simbala. Lit : Ibu J Picaulima : Senin, 07 April 2014, pkl.16.00 di rumah Ibu Kitting, Jl. Merkuri Raya Sekpel Yohana No.60. Pel. Firman : Ibu Eva Silalahi. 2. Latihan Paduan Suara : Latihan PS Pelkat PKP Sejahtera dilaksanakan setiap hari Selasa, pkl.14.00 wib. Pengurus PKP mengajak kaum perempuan jemaat Sejahtera yang rindu untuk memuji Tuhan dalam paduan suara PKP silahkan bergabung. 3. Latihan Kolintang : Jadwal latihan kolintang intern PKP dilaksanakan pada setiap hari Jumat minggu ke-2 dan ke-4, pkl.13.00-selesai. 4. Himbauan Persiapan : Diberitahukan kepada seluruh petugas Pelayan Firman (Presbiter dan Pengurus Pelkat PKP) untuk Ibadah Pelkat Persekutuan Kaum Perempuan, dihimbau untuk mengikuti persiapan pelayanan setiap hari Selasa, pkl.12.00 di Ks. Gr. Sejahtera. 5. Pertemuan 9 Sekpel : Pertemuan 9 Sekpel dalam rangka hari Kartini dilaksanakan pada hari Kamis, 10 April 2014, pkl.12.00 di Gr. Sejahtera. Pelaksana : Sekpel Eirene. Pel. Firman : Pnt. Ronald Kumowal. Acara : Lomba merias wajah berpasangan dengan mata tertutup. E. PELKAT PERSEKUTUAN KAUM BAPAK : 1. Ramah – Tamah : Kami mengundang seluruh Bapak – Bapak untuk hadir dalam acara “ Ramah – Tamah “ Pengurus Pelkat PKB dan anggota Pelkat PKB yang diadakan setiap hari Selasa pukul 18.00 – 19.00 WIB di Gereja Sejahtera.
11
2. Hotspot Wifi : Pelkat PKB menyediakan layanan Hotspot Wifi di sekitar gedung gereja. Bagi anggota PKB pengguna netbook, tablet atau smartphone yang memerlukan layanan tersebut dapat menghubungi Pengurus PKB untuk mendapatkan password. 3. Latihan Badminton PKB : Dilaksanakan pada setiap hari Minggu, pkl.16.00 – 19.00 Wib bagi Bapak – Bapak yang berminat bisa datang langsung ke GOR Abdinegara, Jl. Banteng dalam (Blk RS Muhammadyah), CP : Bpk. Yance Reppie (0816625439). F. PELKAT PERSEKUTUAN KAUM LANJUT USIA : 1. Latihan Paduan Suara : Dilaksanakan setiap hari Sabtu, pkl.15.00 di GSG Gr. Sejahtera. 2. Latihan Paduan Suara “Elizabeth” : Dilaksanakan setiap hari Selasa, pkl.13.00 di GSG Gr. Sejahtera. 3. Rapat Pleno Pengurus : Dilaksanakan pada hari Selasa, 08 April 2014, pkl.12.00 di GSG Gr. Sejahtera. Mohon kehadiran seluruh Pengurus PKLU pada waktunya.
BIDANG VI : I N F O R K O M 1. Panitia Paskah Jemaat 2014 : Berdasarkan Surat Keputusan Majelis Jemaat No.01/MJS/IV/2014/Kpts, tanggal 01 April 2014, telah dibentuk Panitia Paskah Jemaat 2014 dengan susunan sebagai berikut : Penanggungjawab : Majelis Jemaat GPIB “Sejahtera” Bandung. Ketua : Daniel Wiray Sekretaris : Paul Kastanja Bendahara : Davit Silvanus Monto Seksi-Seksi : Acara : Revika M Monto (Koordinator) Ella Pattipeilohy Hanna Kukus Martin Tovan Saribun Dekorasi, Publikasi &: Adinda Deborah E L Doko (Koordinator) Dokumentasi Vebert Habel Amelinda Bonita Leonard Pelkat Gerakan Pemuda Perlengkapan : Drevy Latuheru ( Koordinator) Ino Matulessy Yongky Anggakusumah Sukiyanto Cruif Konsumsi : Ny. Renny Kumowal ( Koordinator) Pelkat Persekutuan Kaum Perempuan Doa : Carolina Titaley Pembantu Umum : Salmon Priaji Martana
12
2. Data Jumlah Kehadiran Dalam Ibadah : s/d tgl. 23/03/’14 s/d tgl. 30/03/’14 I. Ibadah Hari Minggu 1 Gr. Sejahtera Bdg Jam 07.00 159 153 Jam 09.00 235 226 Jam 17.00 130 115 2 Pos Sapan 10 12 II Ibadah Rumah Tangga 1 Sekpeljem I 23 Belum ada laporan 2 Sekpeljem II Belum ada laporan Belum ada laporan 3 Sekpeljem III Belum ada laporan 20 4 Sekpeljem IV Belum ada laporan 18 5 Sekpeljem V 24 26 6 Sekpeljem VI 19 Belum ada laporan 7 Sekpeljem VII 34 19 8 Sekpeljem VIII 26 18 9 Sekpeljem IX 28 16 10 Sekpeljem X 18 20 III Ibadah Pelkat-Pelkat Pelkat PA 1 Anak TK Belum ada laporan Belum ada laporan Anak Kecil Belum ada laporan Belum ada laporan Anak Tanggung Belum ada laporan Belum ada laporan Pelkat PT 2 Dwi Belum ada laporan Belum ada laporan Eka Belum ada laporan Belum ada laporan Pelkat GP 3 Gabung dengan Ibadah Jemaat Pelkat PKP 4 18 22 Pelkat PKB 5 Belum ada laporan Belum ada laporan Pelkat PKLU 6 41 Belum ada laporan Catatan : Mohon Laporan Kehadiran ibadah yg telah berjalan untuk diserahkan pada Sekretariat Majelis Jemaat paling lambat hari Jumat, pkl.15.00 Wib. 3. Yang Ber-ulang Tahun Minggu Ini : TANGGAL NAMA SEKTOR 06 April Drs. Edward Simatupang 06 Bpk. Sonny Harry Welly Rawung 10 07 April Ny. Elsye Yosephina Marpaung-Siahaya 03 Agung Sandyarso Setyo Sabdono 07 Kheniek Riesmeranti Djunaidi 07 Ezra Ananda Wiray 07 Zefanya Sendri Wiloso 09 08 April Maria Yosefin Saija 05 Nadira Andretha Giri 06 Rheysi Rasymeru Djunaidi 07 Eva Florence Angelika Mandang 10 Albert Bill F 10 09 April Amorentes Riyamtama Barmo 02 Bpk. Marulitua Pangaribuan 02
13
10 April
11 April
12 April
Gisela Imkorle Paulus Erens Raja Yakob Jasmine Lamtiur Caroline Hoetabarat Stella Fiona Roring Jordan Danielle Aletheo Maitimu Febe Aprialianti Suharsono Kevin Fernaldy Christian Dewanto Okky Kusumo Wibisono Alberth E A Huliselan Aprilia Krisanti Cheasara Sondakh Stenley Hendrik Pangalila Veronica Dwi Ariesty Aypassa Chris Adrian Roring Roro Megabriella Kumowal Bpk. Boy Albert Hosang Marcelino Adrian Pattikawa Ny. Rita Carolyne Maitimu-Sihite Bpk. Achyar Yoyong Permana
03 03 05 07 07 08 08 10 02 02 03 06 07 08 03 06 07 07
“Carilah Tuhan dan kekuatanNya, carilah wajahNya selalu ! (Maz.105 : 4 ). Tuhan Yesus memberkati. Kami mohon maaf jikalau dalam daftar tersebut terdapat kekeliruan mengenai Nama, Tanggal, Bulan dan Sektor atau tidak tercantum nama saudara. Untuk perbaikannya mohon memberitahukan kepada Sekretariat Majelis Jemaat. Bandung, 06 April 2014.
Pnt. Asa T. Silitonga Ketua V
14
WARTA DALAM FOTO Sumber Foto : Inforkom Litbang
RETRET PESERTA KATEKISASI 2013-2014 GPIB SEJAHTERA BANDUNG Pelaksanaan retret Katekumen priode 2013-2014 di Griya Krida Sekesalam Bandung tanggal 4 s/d 5 April 2014, diikuti oleh 12 Katekumen . Kegiatan meliputi : Ibadah, Kontempelasi, Meditasi, membuat komitmet berjalan bersama Tuhan, Pembasuhan kaki para Katekumen oleh Pdt.Teddy C M STh sebagai simbol melayani dengan Kerendahan Hati. Direncanakan Sakramen Peneguhan Sidi Baru akan dilaksanakan Minggu tanggal 13 April 2014 di GPIB Sejahtera Bandung.
©rj/@g/p/i/b/sejahtera/06/april/2014
15