Xpedia Fisika Soal GGB (Getaran, Gelombang & Bunyi) Doc Name : XPPHY0299
Version : 2013-04 |
halaman 1
01. Pertanyaan 01 - 02, merujuk pada gambar di bawah yang menunjukkan gelombang menjalar pada tali dengan kelajuan 320 cm/s
Frekuensi dari gelombang adalah ... (A) 1.280 Hz (B) 640 Hz (C) 320 Hz (D) 80 z (E) 40 Hz
02. Amplitudo dari gelombang adalah ... (A) 1 cm (B) 2 cm (C) 4 cm (D) 8 cm (E) 16 cm
03. Yang berhubungan dengan sifat-sifat gelombang berikut : I. Kelajuan II. Panjang gelombang III. Frekuensi Apa yang berubah ketika sebuah gelombang dibiaskan? (A) Hanya I (B) Hanya II (C) Hanya I dan II (D) Hanya II dan III (E) I, II, dan III
Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 2882 ke menu search. Copyright © 2013 Zenius Education
Xpedia Fisika, Soal GGB (Getaran, Gelombang, & Bunyi) Doc Name : XPPHY0299
Version : 2013-04 |
halaman 2
04. Seseorang wanita berdiri di tepi rel kereta mendengarkan suara peluit dari kereta api yang sedang mendekat dengan kelajuan konstan. Masinis membunyikan peluit dengan frekuensi 450 Hz. Ketika kereta api mendekati wanita itu, frekuensi peluit yang didengar wanita itu ... (A) Lebih dari 450 Hz dan konstan (B) Kurang dari 450 Hz dan konstan (C) Lebih dari 450 Hz dan terus meningkat (D) Kurang dari 450 Hz dan terus meningkat (E) Lebih dari 450 Hz dan terus menurun
05. Pertanyaan 05 - 07 merujuk pada gambar di bawah yang menunjukkan gelombang longitudinal bergerak melalui air dalam sebuah tangki dengan panjang 9 m. Frekuensi gelombang 500 Hz.
Gelombang tersebut dapat merupakan tipe gelombang? (A) Sinar tampak (B) Gelombang radio (C) Gelombang mikro (D) Gelombang bunyi (E) Sinar-x
06. Mana yang merupakan panjang gelombang dari gelombang longitudinal itu? (A) 1,5 m (B) 3 m (C) 4,5 m (D) 9 m (E) 18 m
Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 2882 ke menu search. Copyright © 2013 Zenius Education
Xpedia Fisika, Soal GGB (Getaran, Gelombang, & Bunyi) Doc Name : XPPHY0299
Version : 2013-04 |
halaman 3
07. Kelajuan dari gelombang kira-kira ... (A) 500 m/s (B) 750 m/s (C) 1.500 m/s (D) 3.000 m/s (E) 4.500 m/s
08. Pertanyaan 08-09 merujuk pada gelombang beridir pada tali 3 meter yang bergetar seperti gambar di bawah. Frekuensi gelombang 60 Hz.
Kelajuan gelombang adalah ... (A) 180 m/s (B) 120 m/s (C) 60 m/s (D) 30 m/s (E) 6 m/s
09. Perpindahan
Sebuah pendulum berosilasi dalam gerak harmonik sederhana seperti gambar di bawah. Frekuensi dari pendulum adalah ... (A) 3 Hz (B) 2 Hz (C) 1 Hz (D) ½ Hz (E) 1/3 Hz
Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 2882 ke menu search. Copyright © 2013 Zenius Education
Xpedia Fisika, Soal GGB (Getaran, Gelombang, & Bunyi) Doc Name : XPPHY0299
Version : 2013-04 |
halaman 4
10. Pertanyaan 10 - 11, merujuk pada gambar di bawah, Sebuah balok jatuh di atas pegas vertikal dari ketinggian h lalu menekan pegas sejauh y. Hambatan udara diabaikan.
Pada simpangan maksimum pegas, pernyataan mana yang pasti benar? (A) Kelajuan balok maksimum (B) Percepatan balok tidak nol (C) Energi potensial balok nol (D) Energi kinetik balok maksimum (E) Energi potensial pegas nol
11. Pegas itu meregang ke atas dan melempar balok vertikal ke atas kembali ke udara. Mana pernyataan yang benar setelah balok meninggalkan pegas? (A) Balok tidak memiliki energi kinetik (B) Balok tidak memiliki energi potensial (C) Balok akan naik ke setengah dari ketinggian awal balok sebelum dijatuhkan (D) Balok mencapai percepatan maksimum tepat ketika meninggalkan pegas (E) Balok akan naik ke ketinggian awal balok sebelum dijatuhkan
Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 2882 ke menu search. Copyright © 2013 Zenius Education
Xpedia Fisika, Soal GGB (Getaran, Gelombang, & Bunyi) Doc Name : XPPHY0299
Version : 2013-04 |
halaman 5
. Soal no 12 - 14.
Benda berosilasi di sekitar titik O di atas permukaan dengan gaya gesek yang bisa diabaikan. Jarak maksimum pada kedua sisi O dilabeli A1 dan A2. Grafik di bawah mungkin mempresentasikan besaran tertentu sebagai fungsi dari simpangan pegas x.
12. Mana grafik yang dapat mewakili energi potensial pegas dan benda sebagai fungsi dari simpangan x? (A) Hanya I (B) Hanya I dan II (C) Hanya II (D) Hanya III (E) Hanya II dan III
13. Mana grafik yang dapat mewakili energi kinetik pegas dan benda sebagai fungsi dari simpangan x? (A) Hanya I (B) Hanya I dan II (C) Hanya II (D) Hanya III (E) Hanya II dan III
Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 2882 ke menu search. Copyright © 2013 Zenius Education
Xpedia Fisika, Soal GGB (Getaran, Gelombang, & Bunyi) Doc Name : XPPHY0299
Version : 2013-04 |
halaman 6
14. Mana grafik yang dapat mewakili resultan gaya yang bekerja pada benda sebagai fungsi dari simpangan x? (A) Hanya I (B) Hanya I dan II (C) Hanya II (D) Hanya III (E) Hanya II dan III
15. Saat seekor kelelawar terbang dengan kelajuan konstan (0,04)V menuju sebuah batang pohon besar (dimana V menyatakan kelajuan suara) kelelawar itu mengeluarkan pulsa ultrasonik. Pulsa itu dipantulkan pohon dan kembali ke kelelawar yang bisa mendeteksi dan menganalisa sinyal yang kembali. Jika sinyal yang kembali memiliki frekuensi 61 Hz, berapa kira-kira frekuensi mula-mula yang dikeluarkan kelelawar? (A) 56 kHz (B) 62 kHz (C) 68 kHz (D) 74 kHz (E) 78 kHz
16. Sepasang garpu tala menghasilkan gelombang bunyi yang merambat di udara. Frekuensi gelombang bunyi yang dihasilkan oleh grapu pertama adalah 440 Hz dan yang dihasilkan oleh garpu tala kedua adalah 880 Hz. Jika v1 menyatakan kelajuan gelombang bunyi yang dihasilkan oleh garpu pertama dan v2 oleh garpu kedua, maka .... (A) v1 = 2v2 (B) v1 = 4v2 (C) v1 = v2 (D) v2 = 2v1 (E) v2 = 4v1
Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 2882 ke menu search. Copyright © 2013 Zenius Education
Xpedia Fisika, Soal GGB (Getaran, Gelombang, & Bunyi) Doc Name : XPPHY0299
Version : 2013-04 |
halaman 7
17. Mana yang paling tepat menggambarkan hubungan antara frekuensi dan amplitudo gelombang suara? (A) Frekuensi sebanding dengan amplitudo (B) Frekuensi sebanding dengan akar dari amplitudo (C) Frekuensi berbanding terbalik dengan amplitudo (D) Frekuensi berbanding terbalik dengan akar dari amplitudo (E) Frekuensi dan amplitudo tidak tergantung satu sama lain
Kunci dan pembahasan soal ini bisa dilihat di www.zenius.net dengan memasukkan kode 2882 ke menu search. Copyright © 2013 Zenius Education