PT Gema Grahasarana Tbk
Piagam Unit Pengawasan Internal Internal Audit Charter
DITETAPKAN OLEH
DEDY ROCHIMAT Direktur Utama
DISETUJUI OLEH
PULUNG PERANGINANGIN Komisaris Utama
HARTOPO Komisaris Independen
UPI Charter PT Gema Grahasarana Tbk
Kode Revisi Tanggal Halaman
COR – UPI 0 18 Maret 2009 1 dari 6
PT Gema Grahasarana Tbk
Piagam Unit Pengawasan Internal Internal Audit Charter I.
Kode Revisi Tanggal Halaman
COR – UPI 0 18 Maret 2009 2 dari 6
PENDAHULUAN Piagam Unit Audit Internal (Internal Audit Charter) PT Gema Grahasarana Tbk. adalah dokumen formal yang berisi pedoman dalam melaksanakan kegiatan audit internal yang memberikan nilai tambah dan meningkatkan kinerja kegiatan operasional Perseroan. Audit internal dilakukan oleh Unit Pengawasan Internal (UPI) melalui pendekatan
yang
sistematis
dan
teratur
untuk
mengevaluasi
dan
meningkatkan efektivitas pengelolaan resiko, pengendalian operasional dan proses tata kelola perusahaan. UPI memberikan penilaian independen yang obyektif mengenai efektifitas dan
kelayakan
sistem
kontrol
internal
Perseroan
dan
memberikan
rekomendasi tindakan perbaikan. II.
VISI DAN MISI UNIT PENGAWASAN INTERNAL Visi Menjadi unit yang profesional, independen dan terpercaya membantu Manajemen PT Gema Grahasarana Tbk. agar menjadi perusahaan yang memiliki nilai tambah dengan terciptanya good corporate governance. Misi 1. Memantau pelaksanaan aktivitas pada setiap tingkatan manajemen dengan selalu memperhatikan prinsip akuntabilitas, transparansi dan obyektifitas. 2. Memperbaiki
operasional
perusahaan
melalui
pendekatan
yang
sistematis, aktivitas konsultasi yang bersifat independen dan obyektif, melakukan
analisis
dan
membuat
evaluasi
terhadap
efektivitas
manajemen risiko, pengendalian dan proses tata kelola perusahaan.
UPI Charter PT Gema Grahasarana Tbk
PT Gema Grahasarana Tbk
Piagam Unit Pengawasan Internal Internal Audit Charter III.
Kode Revisi Tanggal Halaman
COR – UPI 0 18 Maret 2009 3 dari 6
KEDUDUKAN UNIT PENGAWASAN INTERNAL 1. UPI bertanggung jawab kepada Direktur Utama Perseroan. 2. Pengangkatan dan pemberhentian anggota UPI dilakukan oleh Direktur Utama atas persetujuan Dewan Komisaris Perseroan.
IV.
TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB 1. Menyusun dan melaksanakan rencana Audit Internal Tahunan; 2. Menguji dan mengevaluasi pelaksanaan pengendalian internal dan sistem manajemen risiko sesuai dengan kebijakan perusahaan; 3. Melakukan pemeriksaan dan penilaian atas efisiensi dan efektivitas di bidang keuangan, akuntansi, operasional, sumber daya manusia, pemasaran, teknologi informasi dan kegiatan lainnya; 4. Memberikan informasi yang obyektif dan rekomendasi saran perbaikan tentang kegiatan yang diperiksa pada semua tingkat manajemen; 5. Membuat laporan hasil audit dan menyampaikan laporan tersebut kepada Direktur Utama dan Dewan Komisaris; 6. Memantau, menganalisis dan melaporkan pelaksanaan tindak lanjut perbaikan yang telah disarankan; 7. Bekerja sama dengan Komite Audit; 8. Menyusun program untuk mengevaluasi mutu kegiatan audit internal yang dilakukannya; 9. Melakukan pemeriksaan khusus apabila diperlukan.
V.
WEWENANG Agar tugas dan tanggung jawab UPI dapat berjalan dengan hasil yang optimal, UPI diberikan wewenang untuk: 1. Menentukan strategi, ruang lingkup, metode dan frekuensi audit internal secara independen; 2. Menyusun anggaran, kerangka acuan kerja (term of reference), dan menentukan kebutuhan bantuan tenaga audit (bila diperlukan), serta mereview laporan audit dari bantuan tenaga audit;
UPI Charter PT Gema Grahasarana Tbk
PT Gema Grahasarana Tbk
Piagam Unit Pengawasan Internal Internal Audit Charter
Kode Revisi Tanggal Halaman
COR – UPI 0 18 Maret 2009 4 dari 6
3. Memiliki akses atas seluruh informasi yang relevan di setiap unit kerja dan atau melakukan peninjauan fisik atas seluruh aset Perseroan; 4. Memperoleh penjelasan dari semua level manajemen berkenaan dengan pelaksanaan tugasnya; 5. Memiliki akses untuk berkomunikasi secara langsung dengan Direksi, Dewan Komisaris, Komite Audit serta anggota dari Direksi, Dewan Komisaris, dan/atau Komite Audit; 6. Mengadakan rapat secara berkala dan insidentil dengan Direksi, Dewan Komisaris, dan/atau Komite Audit; 7. Melakukan koordinasi kegiatannya dengan kegiatan auditor eksternal. VI.
RUANG LINGKUP AUDIT Melakukan audit terhadap seluruh unit kerja di lingkungan PT Gema Grahasarana Tbk yang meliputi audit keuangan dan audit non keuangan.
VII.
PELAPORAN UPI wajib menyusun dan menyampaikan laporan kepada Direktur Utama dan ditembuskan kepada Komisaris (Komite Audit) sebagai berikut: 1. Laporan kegiatan setiap triwulan selambatnya pada satu bulan periode pelaporan yang meliputi: rencana kerja tahunan, kemajuan hasil audit, hasil review, pelaksanaan bantuan audit, dan tugas khusus audit (bila ada); 2. Laporan hasil review yang disampaikan kepada pimpinan divisi terkait berkenaan dengan hasil review sistem pengendalian internal yang memerlukan
perhatian
serta
perbaikan
sistem
dan
prosedur
pengendalian internal. Laporan ini dapat disampaikan terpisah dari Laporan Hasil Audit; 3. Laporan tentang informasi penting lainnya dari temuan hasil audit yang bersifat penting (urgent) dan secara signifikan dapat berpengaruh negatif terhadap pencapaian misi, tujuan dan strategi Perseroan yang
UPI Charter PT Gema Grahasarana Tbk
PT Gema Grahasarana Tbk
Piagam Unit Pengawasan Internal Internal Audit Charter
Kode Revisi Tanggal Halaman
COR – UPI 0 18 Maret 2009 5 dari 6
memerlukan perhatian khusus dari Direktur Utama dan tindakan perbaikan segera dari Manajemen; 4. Laporan kegiatan lain yang terkait dengan fungsi dan tugas UPI berdasarkan penugasan dari Direktur Utama. VIII.
PERSYARATAN ANGGOTA UPI 1. Memiliki integritas dan perilaku yang profesional, independen, jujur, dan obyektif dalam pelaksanaan tugasnya; 2. Memiliki pengetahuan dan pengalaman mengenai teknis audit dan disiplin ilmu lain yang relevan dengan bidang tugasnya; 3. Memiliki pengetahuan tentang peraturan perundang-undangan di bidang pasar modal dan peraturan perundang-undangan terkait lainnya; 4. Memiliki kecakapan untuk berinteraksi dan berkomunikasi baik lisan maupun tertulis secara efektif; 5. Wajib mematuhi standar profesi yang dikeluarkan oleh asosiasi Audit Internal; 6. Wajib mematuhi kode etik Audit Internal; 7. Wajib menjaga kerahasiaan informasi dan/atau data Perseroan dengan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Audit Internal kecuali diwajibkan berdasarkan peraturan perundang-undangan atau penetapan/putusan pengadilan; 8. Memahami prinsip-prinsip tata kelola perusahaan yang baik dan manajemen risiko; 9. Bersedia
meningkatkan
pengetahuan,
keahlian
dan
kemampuan
profesionalismenya secara terus-menerus; 10. Tidak merangkap tugas dan jabatan auditor dan pelaksana yang duduk dalam Unit Audit Internal dari pelaksanaan kegiatan operasional Perseroan.
UPI Charter PT Gema Grahasarana Tbk
PT Gema Grahasarana Tbk
Piagam Unit Pengawasan Internal Internal Audit Charter VIII.
Kode Revisi Tanggal Halaman
COR – UPI 0 18 Maret 2009 6 dari 6
TANGGUNG JAWAB MANAJEMEN Segenap manajemen PT Gema Grahasarana Tbk bertanggung jawab untuk ; 1. Memastikan bahwa UPI memperoleh data yang dibutuhkan dan akses yang tak terbatas atas seluruh informasi perusahaan dan atau melakukan peninjauan fisik atas seluruh aset milik Perseroan; 2. Mengimplementasikan pengendalian internal pada masing – masing unit manajemen di lingkungan Perseroan.
IX.
STANDAR PROFESI DAN KODE ETIK Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya UPI mengacu pada standar profesional dan kode etik auditor internal dari The Institute of Internal Auditor Inc. Issued January 2009.
X.
PENUTUP Piagam audit internal ini menjadi dasar pelaksanaan tugas – tugas pengawasan oleh UPI dan pelaksanaan peran UPI sebagai strategic partners manajemen Perseroan. Apabila dipandang perlu, Piagam Unit Audit Internal ini dapat direvisi dan disesuaikan dengan keperluan yang ada atas persetujuan Dewan Komisaris Perseroan.
-end-
UPI Charter PT Gema Grahasarana Tbk