PANDUAN PELAKSANAAN PENELITIAN DOSEN TAHUN 2013
LEMBAGA PENELITIAN, PENGABDIAN PADA MASYARAKAT DAN PENERBITAN (LPPMP) UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH ACEH BANDA ACEH 2013
1. UMUM Program penelitian Dosen dimaksudkan untuk membina dan mengarahkan calon-calon peneliti untuk meningkatkan kemampuannya dalam melaksanakan penelitian di perguruan tinggi, serta dapat menjadi peneliti mandiri. Cakupan program ialah penelitian-penelitian yang dahulu diwadahi dalam penelitian Berbagai Bidang Ilmu (BBI) dan Kajian Wanita yang meliputi bidang kesehatan, hukum, sosial-humaniora, pendidikan, rekayasa, ekonomi, teknik, psikologi, pariwisata, agama, psikologi, seni dan budaya. Usulan dana penelitian maksimum sebesar Rp 5.000.000,- (lima juta rupiah) dengan waktu kegiatan maksimum 3 bulan. Setelah penelitian selesai, para peneliti diharuskan menyerahkan laporan hasil penelitian, dan draft artikel ilmiah. Rangkaian proses pengusulan, pelaksanaan, dan pelaporan penelitian diatur sesuai tata cara dan format yang telah ditentukan, yakni Tata Cara Usul Penelitian, Evaluasi Usul, Pemantauan, dan Laporan Akhir. 1.1 Pengelolaan Program Pengelolaan penelitian pada dasarnya dibagi menjadi lima tahap, yaitu : 1. Pengajuan usul penelitian. 2. Seleksi administrasi dan evaluasi substansi usul penelitian. 3. Keputusan tentang penetapan pendanaan usul penelitian. 4. Pelaksanaan penelitian. 5. Tindak lanjut penelitian. 1.2 Persyaratan Pengajuan Proposal Penelitian 1. Proposal penelitian wajib didaftar kepada LPPMP Unmuha 2. Alokasi waktu penelitian maksimal 10 jam/minggu (Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 48/DJ/Kep/1983, tanggal 6 Juni 1983 dan Surat Dirjen Dikti No. 3298/D/T/99 tanggal 29 Desember 1999). 3. Usul penelitian harus relevan dengan bidang ilmu peneliti dan mata kuliah yang diampu. 4. Dosen yang mengajukan usul penelitian tidak sedang atau akan segera mengikuti program pendidikan atau kursus yang membutuhkan waktu minimal 3 bulan. 5. Skim Penelitian Dosen bisa diikuti oleh seluruh dosen Unmuha yang telah berstatus dosen yayasan/kopertis dengan strata pendidikan minimal setara Magister (S2), belum berjabatan fungsional Lektor Kepala, dan belum pernah terlibat maksimal 3 (tiga) kali pendanaan Penelitian Dosen di Unmuha. 6. Peneliti yang ingin mengusulkan proposal penelitian sebagai ketua tim hanya diperbolehkan bila belum terlibat dalam 2 (dua) kali pendanaan sebagai ketua. 7. Mengusulkan satu proposal 8. Ketua peneliti tidak sedang menjadi ketua pada penelitian lain yang dibiayai Unmuha 9. Kegiatan penelitian yang sama tidak boleh didanai oleh dua sumber dana berbeda secara bersamaan. 10. Anggota tim peneliti (tidak termasuk ketua) berjumlah paling banyak 2 (dua) orang (tidak dibenarkan peneliti tunggal). 11. Keterlibatan mahasiswa wajib ada dalam pelaksanaan penelitian. 12. Setiap pengusul diharuskan melengkapi curriculum vitae yang terbaru dengan membubuhkan tanda tangan asli/basah dengan ballpoint WARNA BIRU, bukan hasil scan atau fotocopy.
13. Usul penelitian dibuat dalam bahasa Indonesia, menggunakan kertas A4 dengan warna sampul yang ditentukan, besar huruf (size) 12 pt, jenis huruf (font) Time New Roman, 1½ spasi, dijilid rapi (binding). 14. Proposal diserahkan sebanyak 2 (dua) eksemplar kepada LPPMP UNMUHA sesuai batas waktu yang ditentukan 15. Usul penelitian yang diajukan harus melalui rekomendasi Peer Group, diketahui oleh Dekan, dan disetujui oleh Ketua Lembaga Penelitian, serta ditanda tangani bersama dengan Ketua Tim Peneliti. 16. Setiap proposal yang masuk akan dilakukan seleksi tahap administrasi. Proposal penelitian yang lolos tahap administrasi akan diteruskan ke tahap evaluasi substansi oleh tim reviewer internal yang ditunjuk LPPMP. 17. Berdasarkan skoring dan rekomendasi tim reviewer internal, Lembaga Penelitian akan menetapkan daftar judul dan nama-nama peneliti yang dinyatakan lolos substansi untuk ditetapkan sebagai Penelitian Dosen Unmuha Tahun 2013 yang akan dibiayai. 18. Usul penelitian yang tidak lolos seleksi administrasi dan substansi dapat diambil kembali oleh dosen yang bersangkutan selambat-lambatnya satu bulan setelah pengumuman hasil dikeluarkan. 1.3 Luaran Penelitian Luaran Wajib: Publikasi dalam terbitan berkala ilmiah (TBI) yang memiliki ISSN, baik terakreditasi maupun tidak terakreditasi. Luaran Tambahan: a. Prosiding pada seminar ilmiah baik yang berskala nasional atau internasional (jika ada) b. Pengayaan bahan ajar (jika ada) 1.4 Pelaksanaan Penelitian Tahapan pelaksanaan penelitian dilakukan sebagai berikut: Pembuatan Surat Perjanjian Pelaksanaan Penelitian yang berkekuatan hukum dan mengikat Pihak Pertama (Lembaga Penelitian) yang bertanggung jawab atas pembiayaan kegiatan dengan Pihak Kedua (dosen). Surat Perjanjian Pelaksanaan Penelitian dibuat rangkap empat Dana dicairkan dalam dua tahap: tahap I sebesar 70% (setelah penandatanganan kontrak) dan tahap II sebesar 30% (setelah menyerahkan laporan kemajuan, dan laporan akhir serta artikel ilmiah untuk dimuat dalam majalah Mentari Unmuha. Sementara laporan keuangan tidak diwajibkan. Penelitian harus dilaksanakan sesuai dengan isi Surat Perjanjian Pelaksanaan Penelitian. LPPMP wajib memantau pelaksanaan penelitian. Tujuan pemantauan ialah untuk mengetahui kemajuan pelaksanaan kegiatan, mengetahui hambatan yang dihadapi dan bila diperlukan memberi saran untuk mengatasinya. Ketua peneliti diwajibkan menyampaikan hasil pelaksanaan penelitian dalam bentuk artikel ilmiah untuk dipresentasikan pada seminar yang dikoordinasikan oleh LPPMP. Pada waktu seminar, komentar, saran, tanggapan maupun kritik dari peserta diharapkan dapat melengkapi laporan akhir maupun artikel ilmiah yang disusun kemudian.
1.5 Tindak Lanjut Pelaksanaan Penelitian Pelaksanaan penelitian diharapkan menghasilkan publikasi pada jurnal lokal ber-ISSN atau terakreditasi, bahan ajar, dan laporan hasil yang bersifat administratif. Publikasi tersebut selambat-lambatnya satu tahun setelah penelitian berakhir.
2. TATA CARA USUL PENELITIAN 2.1. Sampul Muka Sampul muka skim penelitian Dosen warna sampul HIJAU. Format selengkapnya seperti contoh berikut:
USUL PENELITIAN DOSEN YAYASAN/DPK
JUDUL PENELITIAN
OLEH NAMA PENELITI UTAMA DAN ANGGOTA LENGKAP DENGAN GELARNYA
BIDANG KAJIAN:……………….
JURUSAN FAKULTAS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH ACEH Bulan,2013
BAB VII. RENCANA ALOKASI BIAYA PENELITIAN Cukup sebutkan saja besar rencana penggunaan anggaran, misalnya honorarium, bahan dan peralatan penelitian dan bahan habis pakai, dan perjalanan.
4. FORMAT LAPORAN KEMAJUAN PENELITIAN Judul Penelitian : Nama Ketua Peneliti : NIP/NIDN : Tahun Pelaksanaan Penelitian : Biaya : Capaian penelitian (persentase) Hasil Sementara
Kendala di lapangan
Solusi tim peneliti
Target penyelesaian penelitian
Banda Aceh, ……2013 Ketua Tim Peneliti,
(Nama Lengkap)
5. LAPORAN HASIL PENELITIAN 5.1 Sampul Muka Warna Sampul Hijau, tulis semua nama peneliti (lengkap dengan gelar) mengacu kepada format berikut:
LAPORAN PENELITIAN DOSEN YAYASAN/DPK
JUDUL PENELITIAN
OLEH NAMA PENELITI UTAMA DAN ANGGOTA LENGKAP DENGAN GELARNYA
BIDANG KAJIAN:……………….
DIBIAYAI OLEH LPPMP UNMUHA
JURUSAN FAKULTAS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH ACEH Bulan,2013
Keterangan: Laporan dibuat rangkap 5, dengan rincian untuk: 1. LPPMP 2 rangkap 2. Fakultas 1 rangkap 3. Jurusan 1 rangkap 4. Pustaka Universitas 1 rangkap Laporan keuangan tidak wajib menyertakan bukti berupa struk/bon/faktur.
BUKTI PENERIMAAN DOKUMEN (Beri tanda pada salah satu kolom) Proposal Penelitian Laporan Kemajuan Penelitian Draf Laporan Akhir Penelitian Laporan Akhir Penelitian Artikel Ilmiah Hasil Penelitian
Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama Fakultas/Jurusan Judul Penelitian
: : :
Tahun
:
Telah menyerahkan ………………………………………………………………………………………………………………………. Sebanyak ………………………………………… Dalam bentuk hard copy/soft copy Dan telah diterima dengan baik oleh……………………………………………………………………………………………… Pada tanggal ……………………………………2013, di kantor LPPMP Unmuha.
Demikian pernyataan ini saya buat.
Yang menyerahkan
Yang menerima
………………………………….
……………………………