P U T U S A
N
Nomor : 19/Pdt.G/2009/PA.Kab.Mn BISMILLAAHIRRAHMAANIRRAHIIM DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA Pengadilan Agama Kabupaten Madiun yang memeriksa perkara perdata dalam tingkat pertama dalam persidangan majelis telah menjatuhkan putusan sebagai berikut dibawah ini terhadap perkara Gugat Cerai yang diajukan oleh : PENGGUGAT ASLI, umur 29 tahun, agama Islam, pekerjaan Dagang sayur, bertempat tinggal di Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun, untuk selanjutnya disebut “ PENGGUGAT " ;-------------------------Melawan TERGUGAT ASLI, umur 38 tahun, agama Islam, pekerjaan TKI ( Malaysia), bertempat tinggal di Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun, untuk selanjutnya disebut “TERGUGAT " ;--------------------------------Pengadilan Agama tersebut; -------------------------------------------------------------------------Telah membaca dan mempelajari berkas perkara : ----------------------------------------------Telah mendengar keterangan pihak-pihak yang berperkara ; -----------------------------------Memperhatikan alat-alat bukti yang diajukan dalam persidangan ; ---------------------------TENTANG DUDUKNYA PERKARA Menimbang bahwa berdasarkan surat gugatan Penggugat yang telah didaftar di Buku Register perkara di Kepaniteraan Pengadilan Agama Kabupaten Madiun tanggal 06 Januari 2009, dengan nomor : 19/Pdt.G/2009/PA.Kab.Mn. yang pada pokoknya Penggugat mengajukan hal-hal sebagai berikut : 1. Bahwa Penggugat dan Tergugat telah menikah pada tanggal 13 Mei 2007 tercatat dalam Register Akta Nikah di KUA. Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun No: 152/13/V/2007, tanggal 14 Mei 2007 ;-------------------------------------------------------2. Bahwa setelah menikah keduanya hidup rukun sebagai suami isteri di rumah orangtua Penggugat selama kurang lebih 6 bulan, dan pada bulan Nopember tahun 2007, Tergugat pergi ke Malaysia atas ijin Penggugat ;---------------------------------------------
3. Bahwa, selama pernikahan Penggugat dan Tergugat telah melakukan hubungan persetubuhan namun belum dikaruniai anak ; ------------------------------------------------4. Bahwa semula rumah tangga Penggugat dan Tergugat rukun, tenteram dan harmonis, tetapi kira-kira sejak Nopember 2007, rumah tangga Penggugat dan Tergugat tidak harmonis karena Tergugat pamit mencari pekerjaan, akan tetapi sejak kepergian Tergugat tersebut Tergugat tidak pernah kirim berita ataupun uang sebagai nafkah Penggugat ;------------------------------------------------------------------------------------------5. Bahwa pada 15 Desember 2008, Penggugat mendengar kabar bahwa Tergugat telah pulang dari Malaysia dan langsung pulang ke rumah orang tua Tergugat dan selang 3 hari kemudian, Penggugat
mencari
Tergugat ke rumah orang tua Tergugat dan
bertemu dengan Tergugat, namun setelah bertemu antara Penggugat dan Tergugat malah terjadi pertengkaran yang disebabkan Penggugat mengajak Tergugat pulang dan berumah tangga di rumah orang tua Penggugat lagi tetapi Tergugat tidak mau dengan alasan Tergugat akan pergi lagi ke Malaysia, akhirnya Penggugat pulang ke rumah orang tua Penggugat sendiri tanpa dengan Tergugat ;------------------------------------6. Bahwa perselisihan dan pertengkaran antara Penggugat dan Tergugat terus berlanjut, akhirnya Penggugat dan Tergugat pisah tempat tinggal sampai sekarang hampir 1 tahun lamanya ; -------------------------------------------------------------------------------------------7. Bahwa Penggugat sudah tidak sanggup lagi untuk tetap mempertahankan kehidupan berumah tangga bersama Tergugat, dan Penggugat berpendapat akan lebih baik apabila bercerai saja ; ---------------------------------------------------------------------------------------Berdasarkan dalil-dalil dan alasan sebagaimana tersebut diatas, Penggugat mohon agar Pengadilan Agama Kabupaten Madiun cq. Majlis Hakim berkenan memeriksa dan mengadili perkara ini kemudian menjatuhkan putusan sebagai berikut PRIMER 1. Mengabulkan gugatan Penggugat ; ---------------------------------------------------------2. Menceraikan perkawinan Penggugat dengan Tergugat dengan menjatuhkan talak ba’in Tergugat kepada Penggugat tanpa dengan iwadl ;--------------------------------3. Menetapkan biaya perkara sesuai peraturan yang berlaku ; -----------------------------SUBSIDER : Atau apabila Pengadilan berpendapat lain, mohon putusan yang seadil-adilnya; --------
Bahwa pada hari sidang yang ditentukan, atas panggilan Pengadilan, masingmasing Penggugat dan Tergugat hadir secara pribadi dipersidangan, oleh Majelis keduanya telah diupayakan damai, namun tidak berhasil, kemudian pemeriksaan dilanjutkan dalam persidangan tertutup untuk umum dengan terlebih dahulu dibacakan gugatan Penggugat yang isinya tetap dipertahankan oleh Penggugat ; -------------------------------------------------Bahwa terhadap gugatan Penggugat tersebut, Tergugat telah memberikan jawaban yang pada pokoknya mengakui kebenaran dalil-dalil gugatan Penggugat, dan Tergugat menyatakan tidak keberatan bercerai dengan Penggugat dan sudah tidak bersedia kembali lagi hidup rukun bersama Penggugat; --------------------------------------------------------------Bahwa
untuk
meneguhkan
kebenaran
dalil-dalil
gugatannya,
Penggugat
dipersidangan telah mengajukan alat-alat bukti baik tertulis yang berupa : -
Copy Kutipan Akta Nikah dari Kantor Urusan Agama Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun, Nomor : 152/13/V/2007, tertanggal 14 Mei 2007, dan telah dinazigelen dan bermeterai cukup, yang selanjutnya diberi tanda P.1;------------------------------------Disamping alat bukti tertulis tersebut Penggugat dipersidangan telah menghadirkan
saksi-saksi yang diatas sumpahnya masing-masing saksi telah memberikan keterangan sebagai berikut : SAKSI I PENGGUGAT : Nama SAKSI I, umur 55 tahun, agama Islam, pekerjaan tani,
bertempat tinggal di
Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun ;-----------------------------------------------------------
Bahwa saksi mengaku kenal dengan Penggugat dan Tergugat, saksi sebagai tetangga dekat Penggugat, mengetahui bahwa keduanya adalah suami isteri yang
menikah
sudah sekitar tahun 2007, dan saksi mengetahui keadaan rumah tangga keduanya ;------ Bahwa setelah menikah keduanya hidup rukun sebagai suami isteri dirumah orang tua Penggugat kurang lebih 6 bulan dan belum dikaruniai anak ;----------------------------- Bahwa semula rumah tangganya rukun baik, namun kemudian akhir-akhir ini rumah tangganya telah pecah, sering terjadi pertengkaran karena Tergugat selama di Malaysia tidak pernah kirim kabar maupun uang hasil kerja kepada Penggugat, akhirnya Tergugat meninggalkan Penggugat dan berpisah tempat tinggal dengan Penggguat
sampai
sekarang sudah sekitar 1 tahun, selama pisah sudah tidak saling berhubungan lagi; -----
- Bahwa saksi telah berusaha merukunkan kedua belah pihak tetapi sudah tidak berhasil didamaikan, dan saksi sudah tidak sanggup merukunkan lagi ;--------------------SAKSI II PENGGUGAT : Nama SAKSI II, umur 48 tahun, agama Islam, pekerjaan tani, bertempat tinggal di Dusun Kedungpring, Desa Sukorejo, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun ;----------------------
Bahwa saksi mengaku kenal dengan Penggugat dan Tergugat, saksi sebagai tetangga dekat Penggugat, mengetahui bahwa keduanya adalah suami isteri yang menikah sudah sekitar 6 tahun, dan saksi mengetahui keadaan rumah tangga keduanya ;---------------------------------------------------------------------------------------
-
Bahwa setelah menikah keduanya hidup rukun sebagai suami isteri dirumah orangtua Penggugat selama kurang lebih 6 bulan ;----------------------------------------
-
Bahwa semula rumah tangganya rukun baik, namun kemudian akhir-akhir ini rumah tangganya telah pecah, sering terjadi pertengkaran karena Tergugat selama di Malaysia tidak pernah kirim kabar maupun uang hasil kerja kepada Penggugat, akhirnya Penggugat telah berpisah dengan Tergugat sampai sekarang selama kurang lebih 1 tahun
-
;--------------------------------------------------------------
Bahwa saksi telah berusaha merukunkan kedua belah pihak tetapi sudah tidak berhasil didamaikan, dan saksi sudah tidak sanggup merukunkan lagi;---------------Bahwa tentang jalannya pemeriksaan perkara dalam persidangan lebih lanjut telah
dicatat dalam berita acara yang bersangkutan, dan untuk mempersingkat putusan ini cukuplah berita acara tersebut merupakan bagian yang tak terpisahkan dari putusan ini; ---TENTANG HUKUMNYA Menimbang bahwa perkara ini menjadi wewenang Pengadilan Agama Kabupaten Madiun, dan Penggugat telah mengajukan perkara secara benar berdasarkan ketentuan pasal 49 ayat (1) huruf a, ayat (2) yo. pasal 73 Undang-Undang No. 7 Tahun 1989; --------Menimbang bahwa maksud dan tujuan gugatan Penggugat adalah sebagaimana telah tersebut diatas;------------------------------------------------------------------------------------Menimbang bahwa berdasarkan ketentuan pasal 31 Peraturan Pemerintah Nomor 9 Tahun 1975 yo. Pasal 65 dan pasal 82 Undang-Undang No. 7 Tahun 1989, Pengadilan telah berusaha mendamaikan kedua belah pihak yang berperkara, namun tidak berhasil,
karenanya pemeriksaan perkara dilanjutkan dalam sidang tertutup untuk umum dengan terlebih dahulu dibacakan gugatan Penggugat yang isinya tetap dipertahankan oleh Penggugat ; --------------------------------------------------------------------------------------------Menimbang bahwa berdasarkan alat bukti P1 yang juga telah diakui kebenarannya oleh Tergugat, maka terbukti bahwa antara Penggugat dan Tergugat terikat oleh perkawinan yang sah ;----------------------------------------------------------------------------Menimbang, bahwa dalil-dalil gugatan Penggugat, telah diakui oleh Tergugat, karenanya dalil dalil yang telah diakui telah menjadi tetap dan kuat karena sesuai ketentuan pasal 172 dan 174 HIR pengakuan demikian itu harus diterima seutuhnya dan dapat menjadi bukti yang memberatkan orang yang mengakuinya; -----------------------------------Menimbang, bahwa dari alat bukti baik yang tertulis maupun keterangan para saksi, secara formal telah memenuhi syarat sebagai alat bukti, dan dari segi materiil isinya tidak saling bertentangan bahkan saling memperkuat antara satu dengan lainnya dan telah diakui secara tegas oleh Tergugat, karenanya dapat dijadikan alat bukti yang syah dan memiliki kekuatan pembuktian dalam perkara ini ;-----------------------------------------------Menimbang bahwa, baik oleh Pengadilan, keluarga dekat maupun lain pihak keduanya telah diupayakan secara maksimal untuk didamainkan, tetapi tidak berhasil;----Menimbang bahwa, berdasarkan pertimbangan-pertimbangan sebagaimana tersebut diatas, maka majelis berkesimpulan terbukti bahwa rumah tangga keduanya telah pecah, terjadi pertengkaran karena Tergugat selama di Malaysia tidak pernah kirim kabar maupun uang hasil kerja kepada Penggugat, yang berakibat keduanya berpisah tempat tinggal paling tidak sudah 1 tahun lebih lamanya, telah diupayakan keduanya damai tetapi tidak berhasil, alasan perceraian telah sesuai dengan ketentuan pasal 19 f Peraturan Pemerintah. 9 tahun 1975 yo. pasal 116 f Kompilasi Hukum Islam, karenanya berdasarkan ketentuan pasal 22 PP. 9/1975 dan pasal 76 UU. No.7/1989 gugatan Penggugat cukup beralasan dan patut dikabulkan ;-----------------------------------------------------------------Menimbang bahwa sesuai dengan ketentuan pasal 89 Undang-indang No 7 Tahun 1989, maka semua biaya perkara yang timbul akibat diajukannya perkara ini dibebankan kepada Penggugat ;-------------------------------------------------------------------------------------Dengan mengingat segala ketentuan pasal-pasal dari Undang-Undang No. 1 tahun 1974, Peraturan Pemerintah Nomor 9 Tahun 1975, Undang-Undang No.7 Tahun 1989,
Undang-Undang No. 4 Tahun 2004, Kompilasi Hukum Islam Tahun 1991 serta peraturan lain dan ketentuan hukum syara’ yang berkaitan dengan perkara ini ; -------------------------MENGADILI MEMUTUS : 1. Mengabulkan gugatan Penggugat ; --------------------------------------------------------2. Menceraikan perkawinan Penggugat dan Tergugat dengan menjatuhkan talak bain Tergugat ( TERGUGAT ASLI ) kepada Penggugat ( PENGGUGAT ASLI ) tanpa dengan iwadl ;--------------------------------------------------------------3. Menghukum
Penggugat untuk membayar biaya perkara sebesar Rp 191.000,-
( Seratus sembilan puluh satu ribu rupiah );-----------------------------------------------Demikian putusan ini dijatuhkan pada hari Senin tanggal 16 Pebruari 2009 M bertepatan dengan tanggal 20 Shafar 1430 H oleh kami DRS. H. HAWARI, SH.,MH. Sebagai Hakim Ketua Majelis, Dra. SITI ROHMAH, M.Hum dan
Drs. ARIF IRFAN,
S.H., M.Hum,masing-masing sebagai hakim anggota, putusan mana pada hari itu juga diucapkan dalam sidang terbuka untuk umum dengan dihadiri oleh SUPARNO,S.Ag. sebagai Panitera Pengganti Pengadilan Agama tersebut dan dihadiri pula oleh Penggugat dan Tergugat;------------------------------- ------------------------------------------------------------Hakim Anggota
Hakim Ketua Majelis
Dra. SITI ROHMAH, M.Hum
Drs. H.HAWARI SH.,MH.
Hakim Anggota,
Panitera Pengganti
Drs. ARIF IRFAN, S.H., M.Hum
SUPARNO, S.Ag
Rincian Biaya Perkara : - Biaya pendaftaran - Biaya Panggilan - Biaya Redaksi - Biaya Meterai Jumlah
Rp. 30.000,Rp 150.000,Rp. 5.000,Rp _ 6.000,Rp 191.000,-