MODUL PRAKTIKUM ALGORITMA & BAHASA PEMROGRAMAN I (BASIC)
Dosen Pengasuh : Suroto, S.Kom, M.Ak
UNIVERSITAS BATAM
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM I FLOWCHART 1. Buatlah flowchart untuk menghitung luas segitiga 2. Buatlah flowchart untuk mencari nilai ratarata dari tiga bilangan. 3. Buatlah flowchart untuk menentukan nilai yang paling besar diantara dua bilangan.
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 2 PENGENALAN QBASIC 1. Jalankan program QBASIC, caranya : a. Cari letak folder Qbasic yang berisi file QB.EXE atau qbasic.exe b. Klik ganda ( double click ) file QB.EXE c. Tunggu hingga muncul tampilan pertama dari program QBASIC , seperti dibawah ini:
d. Tekan tombol keyboard ESC untuk menghilangkan kotak dialog Welcome to ... e. Selanjutnya anda akan melihat lingkungan kerja QBasic yang terbagi atas dua bagian : Bagian atas adalah “Jendela Editor” dan Bagian bawah adalah “Jendela Immedietly”. f. Perhatikan letak kursor sekarang (pada Jendela Editor), tekan function key (F6) untuk mengaktifkan Jendela Immedietly, dan (F6) sekali lagi untuk sebaliknya. g. Ketiklah ekspresi berikut pada jendela immedietly dengan diawali perintah print (?). Contoh : 1+2 maka anda harus mengetik seperti berikut : ? 1 + 2 Dengan cara yang sama seperti diatas, lakukan untuk soal berikut : 2 1 2 * 3 5 / 2 h. Ketiklah statement berikut pada jendela immedietly
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
Print “Untuk kemajuan Indonesia” Apa output tampilan di layar ? : [ Untuk kemajuan Indonesia ] Print “Untuk”,”kemajuan”,”Indonesia”
Apa output tampilan di layar ? : __________________________________ Print “Untuk”;”kemajuan”;Indonesia”
Apa output tampilan di layar ? : __________________________________ Print “Untuk” Print “Kemajuan” Print “Indonesia”
Apa output tampilan di layar ? : _____________ 2. Menulis Program , caranya : Pilih menu File – New Ketikkan barisbaris program, misal PRINT “Selamat belajar” PRINT “QBASIC”
3. Menjalankan Program , caranya : Pilih menu Run – Start atau tekan ShiftF5
Hasilnya adalah seperti berikut ini:
Tekan sembarang tombol keyboard untuk kembali ke layar editor program.
4. Menyimpan Program, caranya : Pilih menu File – Save Ketik nama file yang diinginkan, misal: coba1 ( lihat contoh tampilan di bawah ini: )
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
Dari contoh diatas, direktori / folder yang aktif adalah C:\QBASIC. Ini dapat diubah dengan cara memilih ( klik ganda ) salah satu item yang tersedia dalam daftar Dirs / Drives. Setelah menuliskan nama file, tekan tombol OK, untuk menyimpannya. Program yang kita buat memiliki file ekstention .BAS ( coba lihat melalui windows explorer )
5. Memanggil Program Program yang telah kita buat, dapat dipanggil / dibuka kembali dengan cara sebagai berikut: Pilih menu File – Open Ketikkan nama file yang diinginkan atau pilih dari daftar yang ada. 6. Keluar dari QBASIC Pilih menu File – Exit
TUGAS 1. Buatlah sebuah program yang menampilkan : Nama mahasiswa, NIRM, Fakultas, Jurusan, Semester, Kampus, Alamat Kampus. Simpanlah program tersebut dengan nama: MHS.bas
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 3 DATA & VARIABEL 1. Tulislah contoh program berikut, simpan program ini dengan nama var1.bas : PRINT “Dibawah ini contoh penggunaan variabel String” PRINT “Var nm$ akan menampung data nama orang ” PRINT “” INPUT “Tuliskan nama anda : “, nm$ PRINT PRINT “Anda telah mengetikkan sebuah nama , yaitu : “,nm$ PRINT PRINT “” PRINT PRINT “Dibawah ini contoh penggunaan variabel Numerik “ PRINT “untuk menampung data angka ” PRINT INPUT “Masukkan angka antara 32.768 s/d 32.767: ”; angka1% INPUT “Masukkan angka integer diatas 32.767 :”; angka2& INPUT “Masukan sebuah angka pecahan : “; angka3! INPUT “Masukan lagi sebuah angka pecahan : “; angka4 PRINT PRINT “Angka yang telah disimpan dalam variabel – variabel adalah: “ PRINT angka1%, angka2&, angka3!, angka4 END
2. Tulislah contoh program berikut, simpan program ini dengan nama var2.bas : REM Contoh Program pernyataan penugasan LET Namaku$ = “Umar Bakri” LET Umur% = 25 JumAnak% = 1 Alamat$ = “Jl. Terus Maju No. 212” PRINT “Nama Saya : “; Namaku$ PRINT “Usia Saya : “; Umur% PRINT “Banyaknya Anak : “; JumAnak% PRINT “Tempat tinggal : “; Alamat$ END
3. Ketiklah ekspresi berikut pada jendela immediately dan lakukan pembetulan apabila ketemu 'error': A = 123 B = 1234567890 C% = 32767 D% = 100000 > error Overflow, mengapa ? D& = 100000 E$ = “Indonesia” F$ = 123 > error Type mismatch, mengapa ? G = “Merdeka” > error Type mismatch, mengapa ?
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
H_1 = 123 > error expected:endofstatement, mengapa ? nilai ujian = 90 > Syntax error, mengapa ?
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 4 NOTASI DAN EKSPRESI 1. a. Buat program seperti berikut ini :
REM Program berhitung REM Dibuat oleh Umar Bakri PRINT “ 2 ^ 3 hasilnya adalah “; 2 ^ 3 PRINT “ 2 * 3 hasilnya adalah “; 2 * 3 PRINT “ 7 / 2 hasilnya adalah “; 7 / 2 PRINT “ 7 \ 2 hasilnya adalah “; 7 \ 2 PRINT “ 7 MOD 2 hasilnya adalah “; 7 MOD 2 PRINT “ 2 + 3 hasilnya adalah “; 2 + 3 PRINT “ 3 – 2 hasilnya adalah “; 3 – 2 PRINT “ 2 * 3^2 hasilnya adalah “; 2 * 3 ^ 2 PRINT “(2 * 3)^2 hasilnya adalah “; (2 * 3) ^ 2 PRINT “2 * (3 ^ 2) hasilnya adalah “;2 * (3 ^ 2) PRINT “2 * 7 / 2 hasilnya adalah “; 2 * 7 / 2 PRINT “(2 * 7) / 2 hasilnya adalah “;(2 * 7) / 2 PRINT “2 * (7 / 2) hasilnya adalah “; 2 * (7 / 2) PRINT “2 * 7 \ 2 hasilnya adalah “; 2 * 7 \ 2 PRINT “(2 * 7) \ 2 hasilnya adalah “; (2 * 7) \ 2 PRINT “2 * (7 \ 2) hasilnya adalah “; 2 * (7 \ 2) PRINT “2 + 7 MOD 2 hasilnya adalah “; 2 + 7 MOD 2 PRINT “(2 + 7)MOD 2 hasilnya adalah“;(2 + 7) MOD 2 PRINT “2 + (7 MOD 2)hasilnya adalah“;2 + (7 MOD 2) PRINT “2 + 7 2 hasilnya adalah “; 2 + 7 – 2 PRINT “2 + (7 2) hasilnya adalah “; 2 + (7 – 2) PRINT “(2 + 7) 2 hasilnya adalah “; (2 + 7) – 2 END
b. Simpanlah program tersebut dengan nama Notasi1.BAS 2. a. Buat program seperti berikut ini :
REM Program Operator Relasi IF 2 < 7 THEN PRINT “Benar” ELSE PRINT “Salah” IF 2 > 3 THEN PRINT “Benar” ELSE PRINT “Salah” IF (2 + 1) = 3 THEN PRINT “Benar” ELSE PRINT “Salah” IF 2 + (7 – 2)<> (2 + 7) – 2 THEN PRINT “Benar” ELSE PRINT “Salah” END
b. Simpanlah program tersebut dengan nama : Relasi.BAS 3. a. Buat program seperti berikut ini :
REM Program Operator Relasi IF (1 < 7) OR (2 < 3) THEN PRINT “Benar” ELSE PRINT “Salah” IF (1 < 7) AND (2 < 3) THEN PRINT “Benar” ELSE PRINT “Salah”
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 5 INPUT & OUTPUT 1. Buat program, simpan dengan nama: Tampil1.BAS CLS y = 2 PRINT “QBASIC” PRINT y PRINT 2 PRINT 3 + 4 PRINT “3 + 4” PRINT PRINT “SELESAI”
2. Buat program, simpan dengan nama: Input1.BAS CLS INPUT X INPUT “Nama Anda “; Nama$ INPUT “Alamat : “, Alamat$ INPUT a$ PRINT “Nama Anda : “; Nama$ PRINT “Alamat : “; Alamat$ PRINT X, a$
3. Buat program dan simpan dengan nama: LineInput1.BAS
CLS LINE INPUT “Masukan kalimat yang berisi tanda koma : ”; kalimat$ PRINT “Kalimat yang diketik adalah : “; kalimat$
4. Buat program dan simpan dengan nama: INPUTStr1.BAS
CLS PRINT “Ketikan dua karakter : “ Tombol$=INPUT$(2) PRINT “Karakter yang anda ketik adalah : “ ; Tombol$
5. Buat program dan simpan dengan nama: BacaData.BAS CLS READ NoSiswa, NamaSiswa$, Nilai DATA 11080110, Umar Bakri, 95 PRINT NoSiswa PRINT NamaSiswa$ PRINT Nilai
Tugas
Buatlah program untuk menghitung luas persegi panjang dan luas segitiga.
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 6 PERCABANGAN (SELECTION) 1. Buat sebuah program dan simpan dengan nama: cabang1.BAS CLS INPUT “Masukkan sebuah bilangan : “; Bil% PRINT IF (Bil% > 0) AND (Bil% < 5) THEN PRINT “Bilangan positif kurang dari 5” IF (Bil% > 0) AND (Bil% > 5) THEN PRINT “Bilangan positif lebih dari 5” 2. Buat sebuah program dan simpan dengan nama: cabang2.BAS CLS INPUT “Masukkan nilai antara 1 s.d. 10 :”, Bil% IF (Bil% >= 1) AND (Bil% <= 5) THEN PRINT “Nilai anda Kurang” ELSEIF (Bil% = 6) OR (Bil% = 7) THEN PRINT “Nilai anda Cukup” ELSEIF (Bil% = 8) OR (Bil% = 9) THEN PRINT “Nilai anda Baik” ELSEIF Bil% = 10 THEN PRINT “Nilai anda Sempurna” ELSEIF Bil% > 10 THEN PRINT “Anda salah memasukkan nilai” ELSE PRINT “Anda salah memasukkan nilai” END IF 3. Tulis kode program berikut ini dan simpan dengan nama: cabang3.BAS INPUT “Berapa Nilai Ujian Anda ? “ , NilaiUjian% IF NilaiUjian% <= 59 THEN PRINT “Nilai anda kurang dari 60” PRINT “Anda tidak lulus ujian” ELSE PRINT “Nilai anda 60 atau lebih dari 60” PRINT “Anda lulus ujian”
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
END IF 4. Tulis kode program berikut ini dan simpan dengan nama: cabang4.BAS CLS INPUT “Masukkan nilai antara 1 s.d. 10 :”, Bil% SELECT CASE Bil% CASE 1 TO 5 PRINT “Nilai anda Kurang” CASE 6,7 PRINT “Nilai anda Cukup” CASE 8, 9 PRINT “Nilai anda Baik” CASE 10 PRINT “Nilai anda Sempurna” CASE IS > 10 PRINT “Anda salah memasukkan nilai” CASE ELSE PRINT “Anda salah memasukkan nilai” END SELECT
TUGAS 1. Tulis algoritma untuk menentukan apakah suatu bilangan tersebut genap atau ganjil, kemudian buatlah programnya. 2. Tulis algoritma dan buatlah Program Menghitung Total Harga Barang , dengan ketentuan sebagai berikut :
Jika Jumlah barang yang dibeli < 100 buah, maka harga per barang yang dibeli adalah Rp 10.000,
Jika jumlah barang yang dibeli lebih besar dari atau sama dengan 100 dan kurang dari 150, maka harga per barang adalah Rp 9.500
Jika jumlah barang yang dibeli lebih dari atau sama dengan 150, maka harga per barang adalah RP 9.000,-
Masukan dari program ini adalah jumlah barang yang dibeli .
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
Keluarannya adalah harga yang harus dibayar
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 7 PENGULANGAN (LOOPING)
1. Buat program dengan nama: ulang1.BAS
cls PRINT “Contoh pemakaian perintah FOR – NEXT” PRINT FOR i% = 1 TO 5 PRINT i% NEXT i% PRINT FOR i% = 1 TO 2 FOR j% = 1 to 2 PRINT i%; j% NEXT j% NEXT i% END
2. Buat program dengan nama: ulang2.BAS CLS PRINT “Contoh pemakaian perintah WHILE WEND” i% = 1 WHILE i% <= 5 PRINT i% i% = i% + 1 WEND PRINT PRINT “Contoh pemakaian perintah DO WHILE “ i% = 1 DO WHILE i% <= 5 PRINT i% i% = i% + 1 LOOP PRINT PRINT “Contoh pemakaian perintah DO UNTIL “ i% = 1 DO UNTIL i% > 5 PRINT i% i% = i% + 1 LOOP END
3.
Buat program dengan nama: ulang3.BAS CLS i% = 1 DO PRINT i% i% = i% + 1 LOOP WHILE i% <= 5
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRINT Jwb$ = “” DO CLS Input “Ya atau Tidak “; jwb$ LOOP UNTIL jwb$ = “Y” or jwb$ = “y”
4. Buatlah program untuk menghitung nilai Faktorial dari suatu bilangan
TUGAS 1. Buatlah program untuk mencetak tabel pertumbuhan simpanan anda di bank. Ketentuan sebagai berikut: INPUT : Jumlah simpanan awal ? Suku bunga bank/tahun ? Lama simpanan ? OUTPUT : Tabel pertumbuhan ----------------------------------------------------Tahun Awal Tahun Bunga/tahun Pajak Akhir Tahun ----------------------------------------------------1 …..... … … …... 2 . . n ===================================================== Ketentuan lainnya: Awal Tahun 1 = Jumlah simpanan Bunga/tahun = Awal Tahun * Suku bunga bank/100 Pajak dihitung berdasarkan : Jika Awal Tahun + Bunga/tahun > 7500000 Pajak = 20% dari Bunga/tahun Jika tidak Pajak = 0 Akhir Tahun = Awal Tahun + Bunga/tahun - Pajak Awal Tahun ke n = Akhir Tahun n - 1
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 8 VARIABEL ARRAY 1.
Buat sebuah program dengan ketentuan berikut : - program menanyakan jumlah data - program menerima data sesuai dengan jumlah data satu persatu - program mengurut data tersebut secara ascending - program menghitung : a. data terbesar b. data terkecil c. rata-rata
Tugas ! 1. Buatlah program faktur sederhana dengan ketentuan : - program menanyakan Tanggal dan Nama Penjual - program menanyakan 1. Nama barang 2. Satuan 3. Jumlah secara berulang sampai jumlah yang dimasukkan 0 (nol) - hasil menghasilkan tampilan faktur berikut : FAKTUR PENJUALAN Tanggal : 01Jan 2009 Penjual : Yusuf Kalla No. Jml Satuan Nama Barang Harga @ Jumlah ======================================================== 1. 30 Kotak Diskette 3M 15,000.00 450,000.00 2. 10 Buah Pita printer 7,000.00 70,000.00 ======================================================== Total : 520,000.00
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 9 FUNGSI BAWAAN (FUNCTION BUILT IN) 1. Buatlah program untuk menjalankan string "Indonesia Raya" dari kiri ke kanan. 2. Pada soal no 1, ubah program sehingga string berjalan dari kanan ke kiri. 3. Cobalah program tebak angka, berapa kali anda mampu selesai menebaknya? 4. Buatlah program yang menghasilkan ouput sebagai berikut : U UN UNI UNIB UNIBA
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 10 SUB FUNCTION / RUTIN 1. Buatlah program yang memiliki function / procedure untuk menentukan bilangan prima 2. Buatlah program yang memiliki function / procedure untuk menghitung nilai rata – rata 3. Buatlah program yang memiliki function / procedure untuk menghasilkan output seperti dibawah ini : * *** ***** ******* ********* dst ….. ATAU output seperti ini : ** **** ****** ******** dst …
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 11 FILE URUT (SEQUENTIAL FILE) 1. Buatlah program untuk membuat sequential file "PEGAWAI.DAT", dengan ketentuan: a. Setiap recordnya terdiri dari 4 field , yaitu : •
NIP (string)
•
Nama Pegawai (String)
•
Alamat (String)
•
Gaji Pokok (String)
b. program memiliki procedure Isi, Tambah, Cetak, Koreksi dan Hapus Data.
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 12 FILE ACAK (RANDOM FILE)
Buatlah program untuk membuat random file "PEGAWAI.DAT" yang meliputi Isi, Tambah, Cetak, Koreksi dan Hapus Data dan setiap recordnya terdiri dari 4 field , yaitu :
KETERANGAN
Type
Panjang
NomerInduk Pegawai
String
6
Nama Pegawai
String
20
Alamat Pegawai
String
25
Gaji Pokok
Numerik
8
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
PRAKTIKUM 13 PROGRAM KOMPLEK
1. Buatlah sebuah program aplikasi Stock Barang (inventory), dalam bahasa QBASIC. Perhatikan ketentuan berikut : A. File data menggunakan tipe Sequential File atau Random File. B. Program setidaknya mengandung 3 file data, yaitu file data BARANG, STOCK_IN dan STOCK_OUT C. OUTPUT program ada 2, berupa laporan-laporan sebagai berikut : LAPORAN PERSEDIAAN BARANG =================================================== NO KODE NAMA BARANG
STOCK
SATUAN
=================================================== 1
SH01
Shamphoo ABC
10
botol
2
RIN2
Rinso
7
pcs
3
KC01
Kecap ABC
5
botol
4
BR03
Beras ABC, 5KG
9
karung
LAPORAN TRANSAKSI STOCK MASUK / KELUAR ================================================== TANGGAL
KODE
NAMA BARANG
IN
OUT
==================================================
D.
01OKT2012
SH01
Shampoo ABC
15
01OKT2012
BR03
Beras ABC, 5KG
17
02OKT2012
RIN2
Rinso
12
02OKT2012
KC01
Kecap ABC
8
03OKT2012
SH01 Shampoo ABC
5
04OKT2012
BR03
Beras ABC, 5KG
8
04OKT2012
RIN2
Rinso
5
04OKT2012
KC01
Kecap ABC
3
Program memiliki menu pilihan, seperti berikut :
Modul Praktikum Algoritma & Pemrograman I (BASIC)
MENU UTAMA
1.
MASTER BARANG
2.
TRANSAKSI
3. LAPORAN
4.
EXIT PROGRAM
PILIHAN MENU (1..4) ?
Jika pilih menu 1, akan muncul submenu seperti berikut: SUB MENU MASTER BARANG
1.
ISI DATA BARANG
2.
EDIT DATA BARANG
3.
HAPUS DATA BARANG
4.
LIHAT DATA BARANG
5.
KE MENU UTAMA
PILIHAN MENU (1..5) ?
Jika pilih menu 2, akan muncul submenu seperti berikut: SUB MENU TRANSAKSI 1.
TRANSAKSI BARANG MASUK (IN)
2. TRANSAKSI BARANG KELUAR (OUT) 3. KE MENU UTAMA PILIHAN MENU (1..3)?
Jika pilih menu 3, akan muncul submenu seperti berikut: SUB MENU LAPORAN 1.
LAP. PERSEDIAAN BARANG
2. LAP. TRANSAKSI 3. KE MENU UTAMA PILIHAN MENU (1..3)?
Jika pilih menu 4, berarti mengakhiri program / program END.