MedanBisnis Memb angun Indone sia yyang ang L ebih B aik Membangun Indonesia Lebih Baik
Kamis, 6 Juli 2017 THB
HKD
JPY
Euro
CNY
Rp 13.349 Rp 9.671 Rp 3.108 Rp 392,74 Rp 1.710 Rp 118,25 Rp 15.171 Rp 1.965 Sumber |www.bi.go.id, 5/7/2017
*DJIA JSX NIKKEI *NASDAQ
21.479,27 5.825,05 20.081,63 6.110,06
Perub ahan erubahan +129,64 -40,31 +49,28 -30,36
Sumber | Yahoo finance, 5/7/2017 *Per 3/7/2017
Jenis
Jenis Perdagangan
Lokasi
Harga
Satuan
CPO
- Forward bln Jul'17 - Spot
ROTTERDAM MEDAN
650,00 7.745
US $ / Ton Rp / Kg
Kopi Arabika
- Futures bln Jul'17 - Spot
NEW YORK MEDAN
119,35 50.219
Sen US $ / Lbs Rp / Kg
Kopi Robusta
- Futures bln Jul'17 - Spot
LONDON LAMPUNG
Karet TSR 20
- Futures bln Jul'17 - Spot
2.055,00 24.435
SINGAPURA PALEMBANG
139,60 18.061
US $ / Ton Rp / Kg Sen US $ / Kg Rp / Kg
Jenis
Emas
RM
Penut up an enutup upan
Komoditi
Sin$
Indeks
Kurs
Bur Burssa
US$
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Nurhalim TTanjung anjung Jaw
Harian Ek onomi TTerbit erbit 2244 Halaman Har ga EEccer an Rp 500 dalam kkoota) Rp edan Bisnis CCen en tr e: La elepon: +6 .medanbisnis dail Ekonomi Harga eran Rp.. 22500 500,-,- ((dalam Rp.. 3000 (luar kkoota) M Medan entr tre: Layyanan TTelepon: +62261-4 1-455211 211333 www www.medanbisnis .medanbisnisdail dailyy.com
Sumber | Bappebti, 22/6/2017
Harga/Gram
24 Karat 22 Karat 18 Karat [75%] 17 Karat [70%] Sumber | Apepi Sumut
Rp 537.500 Rp 534.500 Rp 403.125 Rp 376.250
Harga Emas di Pasaran Medan, 5/7/2017
Tarif Listrik Tak Boleh Naik Sampai Desember
Indeks Berita INDUSTRI & PERDAGANGAN Per Juni 2017
REI Bangun 5.700 Rumah Subsidi di Sumut Baca di halaman...3
KEUANGAN & BURSA
Serapan Anggaran Pemko Medan Capai 50% Baca di halaman...5
TAPANULI BISNIS Dibiayai APBD Dairi 2016
Proyek Air Minum Serta Irigasi Tidak Berfungsi Baca di halaman...6
METROPOLITAN Tambahan 5.000 Blangko e-KTP
Distribusinya Hanya Sampai Usia 22 Tahun Baca di halaman...IV
Eksplorasi Migas Tak Kena Pajak MedanBisnis – Jakarta Presiden Joko Widodo telah menandatangani Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2017 tentang Biaya Operasi yang Dapat Dikembalikan dan Perlakuan Pajak Penghasilan di Bidang Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (PP 27/2017). Beleid ini merupakan revisi atas PP Nomor 79 Tahun 2010. Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar mengaku sangat gembira karena aturan ini sudah sangat dinantikan oleh para investor di sektor hulu migas. PP 79/2010 sudah diprotes oleh para Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) sejak 6 tahun lalu. Diharapkan PP 27/2017 bisa membuat sektor hulu migas Indonesia lebih atraktif. "Saya rasa ini sebuah lompatan besar bahwa akhirnya revisi PP 79 bisa kita keluarkan. Pemerintah sekarang mendengar apa kesulitan mereka (KKKS/investor) untuk melakukan kegiatan, baik itu eksploitasi maupun eksplorasi," kata Arcandra saat ditemui di Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (5/7). Dengan adanya PP 27/2017 ini, sekarang eksplorasi alias kegiatan pencarian cadangan migas dibebaskan dari pajak. Sebelumnya, investor baru mencari cadangan migas saja sudah dipajaki. Ada pembebasan atas Bea Masuk impor barang yang digunakan dalam
operasi perminyakan, Pajak Pertambahan Nilai (PPN), PPN Barang Mewah, dan sebagainya. Di tahap eksploitasi alias produksi migas, bagian (split) yang diperoleh kontraktor juga bisa dibebaskan dari berbagai pajak. Pajak yang dihapus misalnya Bea Masuk impor, PPN, PPN BM, dan sebagainya. "Ini bukan assume and discharge, tapi it is the same degree, ada perlakuan perlakuan pajak yang khusus untuk industri oil and gas, tidak bisa diberlakukan aturan perpajakan umum. Ini adalah aturan perpajakan untuk industri oil and gas. Ada perlakuan perlakuan khusus untuk perpajakan usaha migas," paparnya. Tapi PP 27/2017 ini baru mengatur pembebasan pajak untuk Production Sharing Contract (PSC) dengan skema cost recovery. Perpajakan untuk PSC skema gross split belum diatur. Arcandra mengatakan, pemerintah akan segera menerbitkan PP yang mengatur perpajakan untuk PSC skema gross split. Isinya kurang lebih serupa dengan PP 27/2017 ini, ada pembebasan berbagai pajak sehingga split yang diterima kontraktor tak terpotong. "Draft-nya sudah ada. semoga bulan ini kita harapkan sudah keluar PP perpajakan khusus gross split yang hampir comparable dengan PP 27," tutupnya. z dtf
KOLOM
Bersihar Lubis
Safari Kopi Tengku Erry Saya menunggu Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi melakukan safari kopi. Hitung-hitung akan menggelorakan semangat para pewira usaha kedai kopi yang juga menjamur di kota Medan. Memang, tidak orisinal karena telah diawali oleh Presiden Joko Widodo yang berkunjung ke Kedai Kopi Tuku di Jakarta Selatan, Minggu (2/7) lalu. Sebetulnya, Jokowi melakukan hal-hal sederhana, tapi tak dilakukan oleh pejabat lain, sehingga terasa luar biasa. Jika tak ingin "copy paste", Tengku Erry bisa saja mengunjungi kedai kelontong, agar kuat bersaing dengan minimarket modern yang juga menjamur. Atau makan siang di rumah makan lokal agar berdaya saing menghadapi restoran waralaba asing. Anggaplah bagai dakwah bil hal, dakwah dengan perbuatan. Memang fenomena kedai kopi lagi tren. Kedai Kopi Tuku malah tak punya ruangan khusus untuk mengirup kopi seraya ngobrol. Hanya ada beberapa kursi panjang untuk yang antre memesan kopi, dan lalu di bawa ke rumah. Tapi sehari terjual 500 cup minuman. Tradisi minum kopi di Indonesia sudah bak gaya hidup. Karenanya sangat prospektif. Harga biji kopi hanya Rp 80.000/kg. Kalau diolah menjadi bubuk kopi menjadi Rp 250.000-300.000. Namun jika dijual Rp 15.000 per cangkir, marginnya cukup tebal. Modalnya pun hanya kopi dan air (panas) saja. Ditambah alat racik manual yang berharga dari Rp 1 juta, Rp 5 juta dan Rp 10 juta, yang lebih canggih. Tentu saja harus menyewa tempat, yang strategis. Apalagi menurut Wakil Ketua Umum Asosiasi Eksportir Kopi Indonesia (AEKI) Pranoto Soenarto, konsumsi kopi di negeri, dari dulu hanya 0,8 kg kini sudah 1,5 kg per tahun. Belum seberapa dibandingkan dengan Jepang yang 4 kg per; Norwegia 13 kg dan Malaysia 4 kg per tahun, seperti ditulis oleh detikfinance.com. Syahdan, 630.000 ton produksi kopi Indonesia saban tahun, 500.000 ton diekspor. Jadi bahan baku sangat kaya. Apalagi di Sumut/ Aceh ada kopi Lintongnihuta, Dairi, Mandailing dan Gayo. Hayo, anak-anak muda, kejar peluang ini. He-he, sekali lagi: saya menunggu Tengku Erry melakukan safari kopi. **
antara foto/muhammad adimaja
DAMPAK PENCABUTAN SUBSIDI LISTRIK
Warga memeriksa jaringan listrik miliknya di salah satu Rusun di Jakarta, Rabu (5/7). Pengamat ekonomi dari Asosiasi Ekonomi Politik Indonesia (AEPI) mengatakan pencabutan subsidi listrik rumah tangga dengan daya 900 Volt Ampere (VA) dalam setengah tahun terakhir meningkatkan inflasi menjadi 4,9% dari rata-rata tahunan 3,2%.
MedanBisnis – Jakarta
Menteri ESDM Ignasius Jonan kembali menegaskan tidak ada kenaikan tarif listrik sampai akhir tahun ini, baik subsidi maupun nonsubsidi. Mempertimbangkan berbagai hal, seperti daya beli masyarakat dan efisiensi PLN, pemerintah memutuskan tak boleh ada kenaikan tarif per 1 Juli 2017 sampai 31 Desember 2017. "Pemerintah menetapkan dengan pertimbangan banyak hal, daya beli masyarakat, juga efisiensi PLN, tarif listrik tidak ada penyesuaian mulai 1 Juli sampai 31 Desember 2017," kata Jonan, dalam konferensi pers di Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (5/7). Bahkan, Jonan meminta PLN berupaya menurunkan tarif listrik tiap tiga bulan sekali. Penurunan tarif listrik akan sangat bermanfaat untuk masyarakat. Untuk pelanggan industri misalnya, biaya listrik yang lebih efisian tentu meningkatkan daya saing. "Kami minta kalau bisa PLN tiap tiga bulan komit turunkan tarifnya. Kalau bisa lebih banyak golongan
pelanggan bisa turun. Kita akan coba sebisa mungkin. Contohnya untuk industri, kami memerlukan daya saing yang luar biasa, Bapak Presiden sudah minta listrik sebagai tonggak untuk meningkatkan daya saing. Kalau lebih terjangkau, semua kegiatan ekonomi lebih efisien," tegasnya. Jonan ingin rata-rata tarif listrik industri yang sekarang Rp 1.100/kWh bisa turun menjadi Rp 800- Rp 900/kWh dalam tiga tahun. "Tarif industri sekarang kira-kira sekitar Rp 1.100/kWh, kami punya target sampai 2020 kalau bisa Rp 800- Rp 900/kWh. Rumah tangga sama, dari Rp 1.400/kWh kami akan berusaha untuk makin turun. Ini memang tantangannya besar," ujarnya. Demikian juga tarif listrik rumah tangga, Jonan berharap PLN bisa menurunkannya perlahan-lahan dalam dua tahun ke depan. "Harapan kami sampai
dua tahun ke depan pelan-pelan turun misalnya 5%. Kalau enggak bisa dua tahun ya sampai 2020 kami teruskan," tukasnya. Agar tarif listrik bisa makin terjangkau oleh masyarakat, Jonan mendorong kesepakatan jual-beli listrik yang fair antara PLN dengan Independent Power Producer (IPP). "Semua IPP harus betul-betul sangat efisien. PLN dan ESDM akan review semua investasinya, dan sebagainya. Kami akan coba mencapai harga yang fair, investasi yang fair," paparnya. PLN juga didorong supaya lebih banyak menggunakan pembangkit listrik mulut tambang yang dekat dengan sumber bahan bakar, sehingga tarif listriknya bisa efisien. "PLTU mulut tambang itu (harga listrik) bisa di bawah US$ 5 sen/kWh," katanya. Lebih lanjut, Jonan mengungkapkan, pemerintah mendorong peningkatan pasokan listrik di satu sisi, dan keterjangkauan tarif listrik di sisi lainnya. Listrik yang melimpah tentu kurang manfaatnya kalau sulit dijangkau masyarakat. "Tujuan
utama, listrik di samping ketersediaan cukup, tarif harus makin terjangkau. Kalau listrik melimpah tapi tarif tidak terjangkau, buat apa?" tukasnya. Sementara PT PLN (Persero) diketahui berencana mengakuisisi perusahaan tambang batu bara. untuk efisiensi, agar biaya produksi listrik jadi lebih murah. Menanggapi hal ini, Jonan mendukung penuh keinginan PLN itu. Sebab kalau biaya produksi listrik lebih efisien, tarif listrik untuk masyarakat bisa diturunkan. "Saya mendukung (PLN mengakuisisi tambang batu bara), biar lebih murah tarif listriknya," katanya. Begitupun, menurut Jonan, tarif listrik di Indonesia tidak tergolong mahal jika dibandingkan dengan tarif listrik di negara-negara tetangga sekawasan, seperti Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, dan Vietnam. "Tarif listrik kita masih kompetitif di ASEAN. Enggak lebih mahal dibanding negaranegara tetangga," katanya. Berdasarkan data terbaru yang dilansir PT PLN (Persero), status Mei 2017, untuk golongan rumah
tangga, tarif tenaga listrik Indonesia sebesar Rp 1.467 per kWh masih lebih murah dibandingkan Filipina yang sebesar Rp 2.359 per kWh, Singapura sebesar Rp 2.185 per kWh, dan Thailand sebesar Rp 1.571 per kWh. Sedangkan tarif listrik rumah tangga di Malaysia dan Vietnam yang lebih murah dibanding Indonesia. Di Malaysia Rp 1.148/ kWh dan Vietnam Rp 1.268/ kWh. Tapi masih ada tarif rumah tangga bersubsidi di Indonesia yang jauh lebih murah dibandingkan negara-negara di ASEAN termasuk Malaysia dan Vietnam, yaitu pelanggan 450 VA dengan tarif hanya sebesar Rp 415 per kWh, dan pelanggan 900 VA rumah tangga tidak mampu sebesar Rp 586 per kWh. Jonan meminta PLN terus melakukan efisiensi agar tarif listrik untuk masyarakat bisa semakin turun, makin murah dan terjangkau di masa mendatang. "Kita berusaha makin efisien. Kalau bisa juara," tutupnya. z dtf/ant
Lidi dari Langkat Laris di India misno
MedanBisnis – Langkat Lidi asal Langkat yang dibuat dari urat daun kelapa sawit sejak 15 tahun lalu hingga saat ini masih dibutuhkan oleh India, Banglades dan Pakistan sebagai negara pengimpor. Tidak ada kuota orderan, berapapun jumlah lidi yang ada dari tanah air tetap laku di pasar ekspor, harganya tergantung di negara tersebut. Artinya, jika di India, Pakistan dan Banglades terjadi musim dingin, harga jual lidi asal Indonesia sedikit turun. Tapi kala suhu panas menerpa negara pengimpor maka lidi digunakan sapu, karena di negara itu musim gugur, daun pepohonan banyak yang rontok. “Maka harga jual lidi sawit pun naik,” Budi Alamsyah, seorang penampung lidi di Dusun VII Desa Suka Jadi Kecamatan Hinai Kabupaten Langkat saat disambangi MedanBisnis Rabu (5/7). Saat ini, katanya, harga penjualan lidi untuk pasar Pakistan turun dari Rp 3.800 menjadi Rp 3.400/kg. "Menurut pengimpor lidi yang selama ini kita pasok,
harganya lagi turun, karena Pakistan dan Banglades menjalani musim dingin. Tapi kalau musim panas, harga lidi naik,” katanya. Budi mengakui tujuan utama lidi kering memang pasar ekspor ke Pakistan, Banglades dan India. "Memang kita tidak langsung mengekspor, karena urusannya rumit.Ada toke dari
Medan yang datang mengambil setelah lidi kering dan dikemas dalam karung sebanyak satu peti kemas (25 ton), toke langsung ambil," katanya. Dia mengatakan sekarang memang harga jual lidi ke toke hanya Rp 3.400, tapi kalau musim panas di Pakistan, harga jual ke toke mencapai Rp 3.800/
kg. Tahun ini, dia mengakui, harga lidi membaik, sudah di atas Rp 3.000/kg, sedangkan tahun lalu hanya di bawah Rp 3.000-an saja/kg. “Berapapun jumlah lidi yang dikeringkan tetap laku, hanya saja kemampuan kita terbatas mengeringkannya,” kata Budi. Dia mengemukakan jika cuaca
LIDI SAWIT
Pekerja sedang memegang lidi dari urat daun pohon kelapa sawit setelah dibersihkan dan dikeringkan sebelum dikirim dengan peti kemas dengan tujuan pasar ekspor ke Pakistan dan Banglades. medanbisnis/misno
panas di daerah ini, pihaknya bisa menjemur lidi, bahkan bisa menghasilkan lidi kering 4 - 5 peti kemas seberat 100 ton - 125 ton per bulan. Tetapi kalau cuaca hujan dan mendung paling bisa dikeringkan lidi 1 - 2 peti kemas (25 - 50 ton) untuk pengiriman ke Pakistan. Budi menjelaskan lidi yang dibelinya dari agen pengumpul asl Rampah, Aceh dan Langkat tidak semua dalam keadaan kering, melainkan banyak lidi basah Dari pedagang pengumpul yang datang menjual lidi basah dia membelinya Rp 1.700/kg, kalau lidi kering dibelinya Rp 2.800/kg. Tentang kegunaan lidi dari urat daun pohon kelapa sawit, di negara pengimpor. Budi menjelaskan, sebahagian besar untuk sapu pembersih dan sebahagian mungkin untuk dianyam dan dijadikan tikar alas barangbarang di negara pengimpor. “Lidi merupakan limbah perkebunan kelapa sawit yang dicari oleh sejumlah peraut lidi yang ada di Langkat, Aceh dan Tebingtinggi, dari mereka kami membelinya,” tutup Budi. z
2
WACANA
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik ::YYs RRat at Jaw
Kamis, 6 Juli 2017
MedanBisnis Membangun Indonesia yang Lebih Baik
PEMIMPIN UMUM: Paulus M Tjukrono,WAKIL PEMIMPIN UMUM: Paul Kusuma, PEMIMPIN PERUSAHAAN: Johan, PENANGGUNG JAWAB / PEMIMPIN REDAKSI: Bersihar Lubis, WAKIL PEMIMPIN REDAKSI: Sarsin Siregar, REDAKTUR SENIOR: Bambang Sulaksono, REDAKTUR PELAKSANA: Nurhalim Tanjung, REDAKTUR PELAKSANA KOMPARTEMEN: Diurnanta Qelanaputra, REDAKTUR: Selamat Riady, YS. Rat, Sasli Pranoto Simarmata, Rizanul, Junita Sianturi SP, Umry Effendy, Yayuk Masitoh, Anang Anas Azhar, Mulyadi Hutahaean, Jones Gultom, Tarwiyah AR, Hisar Hasibuan, Zainul Abdi, Iwan Guntara, Hermy Edwison, Eko Hendro, Herman Saleh, Hendrik Hutabarat, Tonggo Simangungsong, Chairul Anwar SEKRETARIS REDAKSI: Sri Wahyuni. REDAKTUR FOTO: Ariandi STAF REDAKSI: David Siagian, Benny Pasaribu, Zahendra, Sri Wahyuni Naibaho, Ramita Harja, Sulaiman Achmad, Irvan Sugito, Khairunnas, Elvidaris Simamora,Daniel Pekuwali,Zulfadli Siregar, Iskandar Zulkarnain Siahaan, Dewantoro, Wina Vahluvi, Ledi H. Munthe, Edward F. Bangun, Prawira Setia Budi, M Rozie Winata,Rizky Abi Manyu, Dewi Syaruni Lubis, Auda Zaschkya KO RESPONDEN: Wismar Simanjuntak (Belawan), Misno (Langkat), Ilyas Effendy (Pangkalan Brandan), Arma Delisa Budi, Meila Astuti (Binjai), Rinaldi Samosir (Deliserdang), Sujarwedi (Tanjung Morawa), Ali Yustono (Tebing Tinggi), Jhonni Sitompul (Sergai), Fajar Dame Harahap (Labuhanbatu), Indra Sikoembang (Kisaran), Arsyad Yus (Tanjung Balai), Tumpal Sijabat (Samosir), Juniwan (Sibolga), Fadli Putra Hutagalung (Tapteng), Zamharir Rangkuti, Henri (Penyabungan), Samsudin Harahap (Simalungun), Jannes Silaban (Pematang Siantar), Bistok Siagian (Batubara/Perdagangan), Tumbur Samuel Tumanggor (Balige), Rudi H Sitanggang (Dairi), Maulana Syafii (Palas), Ikhwan Nasution (Tapsel/P Sidimpuan), Ht Anwar Ibr Riwat, Dedi irawan (Banda Aceh), Sugito Tassan (Lhokseumawe), Hidayat (Kuta Cane),Riandi Armi (Sabang),M Syafrizal (Langsa), Wen Y. Rahman (Aceh Tengah), Hendri Z (Aceh Selatan), Indra (Aceh Tamiang). FOTOGRAFER: Hermansyah KARTUNIS: Gom Tobing DESAINER: Rizal, M Salim, Fahmi Nurdin Koto, Dodi Isbandi, Fitriadi, Sahat Simorangkir, Holong Gultom, Rizki Purba KANTOR REDAKSI/TATA USAHA: Jl. S. Parman Kompleks MedanBisnis Centre Blok A No. 5 6 Medan 20112, Kotak Pos 1818 Medan 20000, Telepon (061) 4521133 (hunting), Fax (061) 4522885, e-mail redaksi :
[email protected], e-mail iklan :
[email protected], . PENERBIT: PT Kasih Karunia MedanBisnis. PERWAKILAN: Prijana Gunawan (Rantau Parapat), Hendra Sahputra (Sibolga). PERCETAKAN: PT. Surya Mas Abadi Makmur Jl. Pulau Solor KIM II Mabar Medan (Isi di luar tanggung jawab percetakan). TARIF IKLAN: Umum/hitam putih Rp 11.000,-/kolom/mm, berwarna Rp 33.000,/kolom/mm
SUARA HATI
“Marsipature Hutana Be” Model Bursa Efek Indonesia KITA tentu masih ingat nama Letjen TNI (Purn) Raja Inal Siregar yang menjadi Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) selama 10 tahun atau dua periode (1988-1998). Raja Inal Siregar juga pernah menjadi anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI mewakili Sumut, Kepala Staf Kodam I/BB, Pangdam Siliwangi, Pangdam XIII/Merdeka di Manado dan jabatan strategis lainnya. Pada saat memimpin Sumatera Utara, Raja Inal Siregar memperkenalkan sekaligus mempopulerkan model program pembangunan berjuluk Gerakan Pembangunan Desa Terpadu “Marsipature Hutana Be” (GPDTMHB). Secara sederhana GPDT-MHB adalah mengajak (mengimbau) setiap warga perantau agar ikut membangun kampung (desa) halaman masing-masing. Terlepas dari plus minus gerakan pembangunan tersebut, GPDT-MHB boleh dikata menorehkan sukses. Sebab, melalui program tersebut geliat pembangunan di berbagai daerah Sumut, khususnya di desa-desa di Tapanuli yang putra daerahnya banyak berhasil di tanah perantauan, meningkat pesat ditandai oleh banyaknya pembangunan sarana dan prasarana secara swadana oleh masyarakat. Sayangnya, GPDT-MHB “mati suri” setelah masa jabatan Raja Inal Siregar berakhir. Mirip tetapi tidak sama. Upaya untuk mempercepat pembangunan di tanah air dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui berbagai cara. Salah satunya, membujuk perusahaan public multinasional yang beroperasi di Indonesia tetapi menjual saham di bursa luar negeri diminta agar menjual saham (listed) di Bursa Efek Indonesia (BEI). Ajakan kepada perusahaan publik multinasional agar menjual saham di negeri sendiri disampaikan Presiden Jokowi saat mengunjungi BEI, Selasa (4/7). Mengadopsi program yang dilakukan Direktorat Jenderal Pajak untuk menarik dana milik Warga Negara Indonesia (WNI) yang diparkirkan di luar negeri, langkah mengajak perusahaan multinasional yang beroperasi di Indonesia tetapi mencatatkan saham di bursa asing agar listing di negeri sendiri (BEI) merupakan repatriasi emiten. Jika upaya mengajak perusahaan publik multinasional menjual saham di BEI berhasil, maka dipastikan manfaat dan dampak ekonominya sangat signifikan. Sebab, menurut data ada 52 perusahaan multinasional yang beroperasi di Indonesia tetapi melepas sebagian sahamnya (listing) di bursa asing. Direktur Utama BEI Tito Sulistio mengungkapkan, sebanyak 52 perusahaan raksasa yang menjadi target repatriasi mencatatkan nilai kapitalisasi pasar mencapai Rp 400 triliun. Perusahaan-perusahaan tersebut bergerak dalam berbagai bidang di antaranya pertambangan, properti dan perkebunan. Selain meningkatkan kegairahan di BEI yang saat ini dihuni sekitar 530-an emiten dan menorehkan kapitalisasi pasar mencapai Rp 6.000 triliun, maka kehadiran perusahaan raksasa tersebut secara otomatis akan mendongkrak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang saat ini berkisar 5.800. Pihak regulator terkait yakni Otoritas Jasa keuangan (OJK) dan BEI sudah berjanji memberi insentif agar emiten tertarik melakukan dual listing (menjual saham di dua bursa) yang lazim dilakukan oleh emiten kelas dunia. z RUBRIK Wacana Harian MedanBisnis mengutamakan tulisan perihal ekonomi/bisnis, dengan ketentuan jumlah huruf 4.500-6.000 karakter tanpa spasi. Tulisan dikirim melalui email:
[email protected], disertai pengantar dan biodata ringkas penulis. Ditujukan kepada Redaktur Wacana Harian MedanBisnis.
Setelah Idulfitri Harus Tenteram dan Damai OLEH RAMEN ANTONOV PURBA
IDULFITRI dinanti umat Islam. Idulfitri puncak kemenangan setelah sebulan berpuasa. Selain kemenangan, terselip kebahagiaan dan kerukunan. Idulfitri sarat dengan spirit kemenangan mengendalikan hawa nafsu dan memerdekakan diri dari syahwat perut, nafsu serakah dan godaan setan. Kebahagiaan ketika terjadi proses transformasi dari manusia berwatak budak menjadi hamba Allah yang bertakwa, beriman dan berilmu. Semua terkombinasi terciptalah kerukunan. Dikaitkan dengan situasi Indonesia saat ini, makna Idulfitri menjadi sangat sentral menumbuhkan kembali persatuan dan kesatuan bangsa. Sebelumnya persatuan dan kesatuan diuji dengan isu yang mengarah ke perpecahan. Saatnya kembali merekatkan kebersamaan di bumi Indonesia. Jadikan perbedaan menjadi perekat untuk hidup berdampingan dengan damai, saling menghormati dan menghargai. Idulfitri harus dimaknai sebagai kemenangan mental spiritual yang mengantarkan pada harmoni, kedamaian hati dan kebahagiaan sejati. Beberapa waktu lalu bangsa ini dihadapkan dengan isu mengatasnamakan agama, kini saatnya melupakan hal tersebut. Semangat Idulfitri harus membawa ke luar dari sensitifitas sebagai manusia. Kita harus berubah menjadi manusia pemaaf, penyayang, bersikap welas asih dan bermurah hati. Saatnya membangun jiwa pemenang. Selama ini ada pihak yang sengaja memecah belah dengan strategi jahat. Kita harus cerdas dan tegas menolak hal tersebut mulai saat ini. Jangan mau diadu domba. Harus sadar, yang dirugikan rakyat kecil dan yang memperalatlah yang akan bersenang-senang di atas penderitaan kita. Salah satu bentuk komitmen dan aktualisasi nilai-nilai kebaikan dan kebenaran adalah mengembangkan cinta kasih
terhadap sesama. Bersilaturahmi, bermaafmaafan dan berbagi, menuju persaudaraan sejati, kerukunan, kekeluargaan, kebersamaan dan persatuan kebangsaan. Merajut silaturahmi dan saling memaafkan merupakan suasana yang tidak hanya mendamaikan hati, tetapi sarat aktualisasi nilai sosial-kultural dan nasionalisme sebagai bangsa yang plural dan multikultural. Suasana inilah yang selama ini hilang dari diri bangsa Indonesia. Kita melupakan bahwa kita bangsa besar yang terdiri dari ragam budaya, adat istiadat dan agama. Idealnya, kita saling menghargai dan menghormati perbedaan, bukan menjadikannya untuk memilah kelompok mana yang mayoritas dan mana minoritas. Saatnya memaknai Idulfitri sebagai kerukunan sosial dan nasional, dalam rangka memerdekakan diri dari segala penyakit hati. Memerdekakan bangsa ini dari segala bentuk mafia, persekongkolan jahat dan intervensi asing yang sarat kepentingan liberalisme dan kapitalisme global, yang mengobok-obok persatuan kita selama ini. Jadikan Idulfitri budaya bangsa yang mampu menyatukan dan mempersaudarakan Indonesia tanpa memandang agama, suku dan latar belakang budaya. Meski berbeda-beda tetap harus bersatu. Ke depan, jika agama merayakan hari besar keagamaan, perayaan tersebut
hendaknya dijadikan momentum mempererat persatuan sebagai bangsa, sehingga segala bentuk mafia, persekongkolan jahat dan intervensi asing yang sarat kepentingan liberalisme dan kapitalisme global bisa dilawan. Diper tahankan Dipertahankan Yang baik harus dipertahankan. Alangkah baiknya dikembangkan menjadi lebih baik dan luas. Umar Kayam mengatakan masyarakat Indonesia mempunyai cara khas dan kaya dalam menyambut Idulfitri, yang disebutnya sebagai terobosan (budaya) genial. Salah satunya kebijakan tunjangan hari raya (THR) untuk membeli pakaian baru, menyiapkan makanan khas, biaya mudik, membagi hadiah atau fitrah kepada saudara, anak-anak dan mereka yang kurang beruntung. Kondisi tersebut menggambarkan rasa saling menghargai dan menghormati. Tradisi unik yang memberi tanggung jawab kepada masing-masing pihak untuk saling berbagi dengan apa yang dimilikinya, tradisi yang harus dilestarikan dan diwariskan turun-temurun. Budaya untuk memupuk rasa saling memiliki dan persatuan, mengandung nilai-nilai religius yang bertujuan menghadirkan kebaikan bagi sesame, memperkuat nilai-nilai religius yang harus dipertahankan, sebagai gambaran sikap saling merendah untuk memberikan dan diberikan maaf di hari yang fitri. Semua kesalahan yang dilakukan baik sengaja maupun tidak sengaja dimintakan secara sukarela dilupakan dan dimaafkan. Menggambarkan kondisi yang baik dan perlu dipertahankan. Semuanya akan baik apabila sikap yang baik dipertahankan berkelanjutan. Semuanya akan hidup dalam kerukunan dan perdamaian. Rekonsiliasi
Ada hal baik ketika Idulfitri, yakni halalbihalal. Dalam bahasa Arab, halal artinya diizinkan, tidak dilarang, sah atau boleh. Bi berarti dengan atau bersama, sehingga halalbihalal secara bahasa artinya halal dengan halal atau absah dengan absah. Secara antropologis diartikan maafmemaafkan, kembali ke kondisi bersih dari kesalahan karena masing-masing pihak saling memaafkan. Realitas dan kemungkinan tercapainya apa yang sekarang menjadi cita-cita rakyat Indonesia sangat jelas, yaitu kesatuan budaya dan kemajuan sosial yang berkesinambungan. Idulfitri dengan serangkaian tradisi halalbihalal bisa menjadi sumber daya kultural untuk mewujudkan rekonsiliasi nasional dan mengukuhkan integrasi bangsa. Tradisi halalbihalal untuk kemaslahatan umat dan bangsa. Halalbihalal momentum menciptakan rasa perdamaian. Tidak ada lagi perpecahan atau konflik untuk memecah kebersamaan. Indonesia negara besar yang memiliki beragam budaya, adat istiadat dan agama. Perbedaan harusnya membuat bangsa ini semakin erat dan bersatu teguh. Jangan mau diombang ambing upaya memecah belah. Kita harus menjadi bangsa yang teguh dan mampu menghadapi pemecah belah persatuan. Melalui tradisi halalbihalal, Indonesia harus menjadi negara yang tangguh dalam menciptakan perdamaian dan harus mampu menciptakan kerukunan antarumat beragama. Untuk Indonesia yang tangguh dan lebih baik, Indonesia yang semakin damai, saling menghargai dan menghormati. Selamat Hari Raya Idulfitri 1438 Hijrah. z Penulis tenaga pengaj ar P oliteknik pengajar Politeknik Ung gul LP3M M edan nggul Medan
Ritus Mudik dan Pembangunan Urban Sentris OLEH SABAN tahun, negeri ini dihadapkan pada kehebohan mudik menjelang perayaan Idulfitri atau Lebaran. Jauh hari sebelum Lebaran tiba, masyarakat kota besar sudah sibuk melakukan berbagai persiapan untuk mudik. Bagi sebagian masyarakat kita, mudik Lebaran, yang hanya datang setahun sekali itu, adalah wajib – apa pun risikonya. Bagi mereka, tampaknya kurang afdhal menamatkan Ramadan dan kemudian merayakan Lebaran tanpa mudik. Menilik asal-usulnya, mudik berasal dari kata udik. Secara harfiah, udik berarti dusun, kampung, atau desa. Dengan demikian, mudik bermakna pergi menuju dusun, kampung atau desa. Ya, setiap menjelang Lebaran, orang-orang dari kota melakukan eksodus menuju dusun, kampung atau desa mereka. Mereka memanfaatkan liburan Idulfitri yang lumayan panjang untuk merayakan Lebaran di dusun, kampung atau desa tempat mereka berasal, dan sekaligus bersilaturahim dengan keluarga, kerabat maupun sahabat – di samping berusaha memamerkan berbagai kesuksesan duniawi yang telah mereka raih sebagai hasil jerih payah bekerja di kota. Beres Lebaran, para pemudik segera berbondong-bondong kembali ke kota. Tidak sedikit dari para pemudik yang tatkala kembali ke kota mengajak-serta anggota keluarga, kerabat, teman dan tetangga untuk mencari penghidupan di kota bersama mereka. Sedikit sekali dari mereka yang setelah mudik Lebaran kemudian memutuskan untuk tetap tinggal di dusun, kampung atau desa mereka selamanya.
Maka, ketika masa mudik kelar dan muncul musim arus balik, yang terjadi kemudian adalah gelombang urbanisasi tahunan. Faktanya, selalu ada penambahan jumlah warga desa yang merantau ke kota setelah Lebaran usai. Buntutnya, saban tahun, jumlah pemudik bukannya turun, melainkan bertambah. Sebagai ilustrasi, tahun ini ditaksir ada 29,59 juta orang yang mudik. Ini meningkat 6,8 persen dibanding 2016 di mana pemudik berjumlah 26,36 juta. Melonjaknya jumlah pemudik ini jelas tidak terlepas dari kian banyaknya warga negeri ini – yang notabene berasal dari perdesaan – yang terus memadati kawasan perkotaan. Dewasa ini, jumlah penduduk kita yang tinggal di kawasan perkotaan ditaksir mencapai 45 persen dari total penduduk keseluruhan, dan diperkirakan bakal meningkat hingga mendekati 70 persen pada 2025. Tidak bisa dimungkiri, ketersediaan peluang ekonomi, sosial, politik maupun budaya yang lebih besar di kawasan perkotaan menjadi semacam magnet kuat yang menyedot banyak orang untuk terus menyerbu kawasan perkotaan. Tentu saja, hal ini bakal membawa konsekuensi dalam banyak dimensi sekaligus menjadi tantangan besar bagi para pengelola kota kita dalam soal bagaimana kota-kota yang mereka kelola bisa tetap layak huni dan menjadi kota yang berkelanjutan. Menurut Roderick Lawrence (2008), secara garis besar setidaknya ada empat jenis risiko yang umumnya bakal dihadapi kawasan-
DJOKO SUBINARTO
kawasan perkotaan di masa datang. Yang pertama adalah risiko lingkungan. Sejumlah masalah yang dihadapi kawasan perkotaan yang terkait dengan risiko lingkungan antara lain adalah masalah melonjaknya tingkat kebisingan, meningkatnya pencemaran air, pencemaran tanah, pencemaran udara serta persoalan pembuangan sampah. Selanjutnya adalah risiko ekonomi berupa persoalan penyediaan rumah layak huni, ketersediaan pangan, ketersediaan air bersih dan juga ketersediaan lapangan kerja maupun ketersediaan layanan kesehatan dan pendidikan yang adil dan terjangkau bagi semua warga. Yang berikutnya adalah risiko teknologi berupa kemacetan, kecelakaan lalulintas dan kecelakaan industri. Dan yang terakhir adalah risiko sosial berupa meningkatnya kriminalitas, tindak kekerasan, putus sekolah dan pengangguran. Urban Sentris Besarnya minat orang untuk datang, tinggal dan bekerja – selain juga untuk menuntut ilmu – di kawasan perkotaan tidak terlepas dari pembangunan ekonomi negeri ini yang sejauh ini masih cenderung bersifat urban sentris alias lebih memusat di kawasan perkotaan. Akibatnya, terjadi disparitas ekonomi yang lebar serta mencolok antara kawasan perkotaan dan kawasan perdesaan. Padahal, kawasan-kawasan perdesaan kita sesungguhnya memiliki banyak potensi besar yang layak dikembangkan untuk menjadi pula
sumber aktivitas perekonomian negara. Namun, karena kebijakan pembangunan ekonomi yang cenderung urban sentris, maka banyak potensi besar yang dimiliki kawasan perdesaan menjadi kurang/tidak tergarap dengan baik. Ujungnya, warga desa lebih memilih mencari penghidupan di kawasan perkotaan. Ritus mudik yang kemudian disusul oleh urbanisasi – dengan berbagai permasalahannya – yang terus berlangsung dari tahun ke tahun di negeri ini hanyalah sebuah potret kecil dari adanya ketimpangan pembangunan ekonomi perkotaan dan perdesaan selama ini. Sudah barang tentu, pola pembangunan ekonomi yang melulu memusat di kawasan perkotaan ini harus secepatnya diubah. Jika tidak, daerah-daerah perdesaan kita bakal semakin jauh tertinggal, dan ditinggal para warganya. Sementara, kawasan perkotaan bakal semakin sesak dan dipenuhi serta dibebani aneka persoalan. Salah satu kunci untuk mewujudkan pembangunan ekonomi yang merata dan seimbang antara kawasan perkotaan dan perdesaan dapat ditempuh dengan jalan melakukan percepatan pembangunan dan peningkatan infrastruktur di perdesaan. Menurut Biswa Nath Bhattacharyay (2008), infrastruktur dapat dikelompokkan dalam dua kategori, yakni infrastruktur keras dan infrastruktur lunak. Infrastruktur keras merujuk kepada fasilitas yang mendukung masyarakat dan perekonomian seperti transportasi (bandara, jalan kereta-api, jalan raya, dan pelabuh-
an), energi (pembangkit listrik, pipa gas dan pipa minyak), telekomunikasi (telepon dan saluran internet) serta fasilitas dasar (air bersih, irigasi, rumah sakit, sekolah). Adapun infrastruktur lunak merupakan fasilitas yang mendukung beroperasinya infrastruktur keras. Infrastruktur lunak antara lain terdiri dari kebijakan, regulasi, mekanisme pemerintahan, sistem dan prosedur, jaringan sosial, transparansi dan akuntabilitas dalam hal pembiayaan dan sistem pengadaan barang dan jasa. Adanya pembangunan dan peningkatan infrastruktur di perdesaan diharapkan dapat mengakselerasi pertumbuhan ekonomi perdesaan. Bagaimanapun, pembangunan ekonomi mustahil berjalan baik tanpa didukung oleh adanya peningkatan di bidang infrastruktur fisik maupun infrastruktur lunak. Jika saja pembangunan dan peningkatan kedua infrastruktur itu dapat berjalan dengan sebaik-baiknya di kawasan perdesaan, maka desa-desa kita bakal memberi harapan penghidupan yang lebih baik bagi para warganya. Ini pada gilirannya akan mendorong semakin banyak warga desa untuk memilih tetap tinggal di desa mereka. Dengan demikian, semakin kecil kemungkinan mereka melakukan urbanisasi. Pada gilirannya ini bakal ikut berpengaruh kepada pengurangan jumlah pemudik di setiap Lebaran – atau hari raya lainnya. z dtc
Penulis seor ang k olumnis seorang kolumnis
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Jaw Iw an Gun a, Junit anul Arif in Iwan Gunttar ara, Junitaa Sian Siantturi, Riz Rizanul Arifin
3
INDUSTRI & PERDAGANGAN
Kamis, 6 Juli 2017
Penumpang di Bandara Kualanamu Naik 8,49% Hotel Transit Ditargetkan Beroperasi Oktober rinaldi samosir
MedanBisnis – Lubukpakam Jumlah penumpang pada angkutan Lebaran 2017 melalui Bandara Udara Internasional Kualanamu sebanyak 605.179 penumpang atau mengalami kenaikan 8.49% jika dibanding lebaran tahun lalu sebanyak 557.804 penumpang. "Sedangkan jumlah pesawat pada angkutan lebaran tahun ini sebanyak 4.420 pesawat dengan peningkatan 10,75% jika dibanding pada Lebaran tahun lalu yakni 3,991 pesawat," kata GM Angkasa Pura II Kantor Cabang Bandara Internasional Kualanamu Arif Dermawan pada temu pers di Media Center Bandara tersebut, Rabu (5/7). Bahkan, sebut Arif, angkutan lebaran 2017 yang mulai 15 Juni - 3 Juli terdapat penambahan
antara foto/adeng bustomi
PRODUKSI SERAGAM SEKOLAH
Pekerja konveksi menyelesaikan pembuatan batik seragam sekolah di Kampung Linggasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (5/7). Pembuatan seragam sekolah untuk tahun ajaran baru 2017 itu mengalami penurunan dari tahun sebelumnya sebanyak 100 ribu seragam menjadi 10 ribu buah akibat kebijakan Dinas Pendidikan setempat yang memberlakukan kebijakan pengadaan seragam hanya dilakukan oleh orang tua atau wali peserta didik dan bukan dari pihak sekolah maupun komite.
Per Juni 2017
REI Bangun 5.700 Rumah Subsidi di Sumut benny pasaribu
MedanBisnis – Medan Realestat Indonesia (REI) Provinsi Sumatera Utara terus berkomitmen mendukung program satu juta rumah di Sumut tahun 2017, antara lain dengan menyediakan rumah subsidi bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Ketua DPD REI Sumut Andi Atmoko Panggabean menyebutkan, para pengembang di REI sudah membangun 5.700 unit rumah subsidi bagi MBR di Sumut hingga per Juni 2017. "Sudah 5.700 unit rumah subsidi yang dibangun REI Sumut. Itu umumnya berada di kawasan Deliserdang," kata Andi Atmoko kepada MedanBisnis di Medan, Rabu (5/7). Jumlah tersebut, katanya, akan meningkat lagi hingga akhir tahun. Pihaknya bahkan menargetkan hingga 15.000 unit rumah subsidi di Sumut. Melihat tingginya permintaan, REI sejauh ini yakin target itu bakal tercapai. Apalagi bahwa kebutuhan rumah dibandingkan ketersediaan atau backlog, masih jauh lebih tinggi. Kemudian ketersediaan rumah subsidi juga didukung oleh pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), seperti penyediaan anggaran untuk Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP), bantuan uang muka, subsidi silang bunga, dan keringanan pajak, BBPHTB serta lainnya. Namun dia mengatakan target itu tidak bisa diwujudkan hanya oleh REI sendiri. Pencapaian target jtu juga tidak terlepas dari dukungan pemerintah daerah seperti birokrasi dan perizinan, dukungan ketersediaan infra-
struktur dan daya ljstrik serta ketersediaan lahan. Salah seorang pengembang dari PT MKL Sabar Manik mengatakan keseriusan pihaknya mewujudkan ketersediaan rumah subsidi bagi MBR. Bahkan pihaknya saat ini sudah membuka tahap pengembangan dari tahap sebelumnya di daerah Tanjungmorawa, Deliserdang. "Kami memang fokus menyediakan rumah subsidi. Misalnya di proyek perumahan kami di Tanjungmorawa, di mana sebagai bukti keseriusan, kami diganjar Kementerian PUPR mendapatkan bantuan PSU berupa jalan cor," kata Manik. Sebelumnya, Dirjen Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR Syarif Burhanuddin mengatakan pembangunan rumah subsidi bagi MBR secara nasional sudah mencapai 193.347 unit per Mei 2017. Syarif menjelaskan, pihaknya berharap capaian program satu juta rumah khususnya untuk MBR tahun ini bisa lebih maju dari hasil pencapaian tahun 2016. Untuk itu, pihaknya berharap kerjasama dari berbagai pengaku kepentingan bidang perumahan seperti pengembang perumahan, perbankan, pemerintah dan masyarakat untuk menyampaikan hasil pembangunan perumahan yang dibangun kepada Kementerian PUPR. z
RTH Indonesia Bertambah 247 MedanBisnis – Jakarta Program Pengembangan Kota Hijau (P2KH) merupakan prakarsa mulia dan bentuk tanggung jawab yang diinisiasi oleh Pemerintah Pusat (Kementerian PUPR) bersama dengan pemerintah Kota/Kabupaten guna mewujudkan ruang perkotaan yang lebih berkualitas melalui perencanaan yang baik dan perwujudan delapan atribut kota hijau sesuai amanat Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang. Sejak dimulai tahun 2011 hingga 2016, partisipasi pemerintah daerah kabupaten/kota meningkat dari 60 menjadi 165 kabupaten/kota. Dalam kurun waktu tersebut, seluruh pemda yang ikut dalam P2KH telah memiliki dokumen Masterplan Kota Hijau dan Peta Komunitas Hijau. Keterlibatan masyarakat juga didorong dengan telah terbentuknya 165 Forum Komunitas Hijau, 500 komunitas hijau dengan 4.000 penggiatnya, 200 festival dan 250 aksi pentingnya kota hijau telah dilakukan yang melibatkan kurang lebih 75.000 orang. Melalui P2KH, Kementerian PUPR juga memberikan stimulan bagi penambahan Ruang Terbuka Hijau (RTH) kepada daerah berupa pembangunan kebun raya atau taman dimana sejak 2011 hingga 2016, sebanyak 247 RTH dengan luas total 249,2 hektar telah dibangun di berbagai daerah melalui P2KH. Tahun 2017, terdapat tambahan 9 pemerintah kabupaten/kota yang mengikuti P2KH. Program ini mendorong kepedulian terhadap isu RTH di kota terutama pemerintah daerah untuk melakukan inventarisasi aset tanah untuk dijadikan RTH sebagai ruang terbuka publik selain alun-alun yang sudah ada serta menjadi prakarsa berkumpulnya komunitas lingkungan hidup dan sosial untuk kota yang lebih baik. Sebagai program stimulan, seperti dikutip dari laman Kementerian PUPR, Rabu (5/7), Direktorat Bina Penataan Bangunan, Ditjen Cipta Karya, mengawal komitmen pemerintah kabupaten/kota yang mengikuti program P2KH. Dimulai dengan penyampaian surat minat dan proposal Rencana Aksi Kota Hijau (RAKH) dari pemda dan dilanjutkan dengan penandatangan piagam komitmen kota hijau oleh kepala daerah. Komitmen kepala daerah sangat penting untuk menggerakkan seluruh perangkat daerah untuk mewujudkan komitmen kota hijau. Kedepannya, pemda diharapkan dapat mengembangkan secara mandiri berbagai peluang untuk mengawal dan meningkatkan kualitas kota hijau. z kpu
Saatnya Lebih Sejahtera Lewat Kotaku MedanBisnis – Jakarta Momentum Idulfitri menjadi berkah tersendiri bagi Endang, warga RT 14 Kelurahan Pisangan Timur, Jakarta. Aneka ragam kue kering usahanya seperti nastar, kaestengel, putri salju, kebanjiran order. Dengan memanfaatkan pemasaran melalui media sosial, dia berhasil menjaring pembeli dari dalam dan luar Kota Jakarta. Endang adalah salah satu anggota Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Camar di Kelurahan Pisangan Timur. KSM ini dibentuk pada 2015, dan merupakan salah satu penerima manfaat ekonomi program Kotaku (Kota Tanpa Kumuh) salah satu program pemberdayaan masyarakat yang dilakukan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). "Sebelum dana Kotaku saya bermitra dengan koperasi, tetapi bermitra dengan koperasi [bunganya] terlalu besar, bisa sampai 3%. Kita melalui Kotaku cuma kena 1%,” ujar Endang seperti dikutip dari laman Kementerian PUPR, Rabu (5/7). Melalui Kotaku, KSM Camar yang beranggotakan lima orang ini mendapatkan modal awal pinjaman sebesar Rp15 juta, dan dibagi
merata masing-masing sebesar Rp3 juta per orang untuk jenis usaha yang berbeda, mulai dari katering dan kue basah, rempeyek kacang warung kelontong, hingga jasa instalasi listrik. Usaha unggulan KSM Camar adalah pengolahan makanan atau katering dan kue Ibu Endang. Dia mengajukan pinjaman sebesar Rp3 juta. Dari pinjaman tersebut, ia dapat meningkatkan omzet usahanya sebesar Rp700.000 per bulan. Junaedi, salah seorang warga mengatakan sebelumnya terdapat lima Rukun Warga (RW) di kelurahan tersebut yang termasuk dalam kategori tertinggal dibandingkan dengan RW lainnya. Namun kondisi itu perlahan berubah setelah mendapatkan intervensi dari pemerintah berupa program gabungan bernama Integrated Community Driven Development (ICDD) Phase III, Program PNPM Mandiri. Selain itu, juga progam Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) yang memanfaatkan pinjaman dari World Bank US$216,5 juta, Asian Infrastructure Investment bank (AIIB) US$216,5 juta, dan Islamic Development Bank (IDB) US$330 juta. Pria yang kemudian didapuk
menjadi Koordinator Lembaga Keswadayaan Masyarakat (LKM) Pisangan Timur ini mengisahkan, kelima RW tersebut mendapatkan bantuan senilai total Rp100 juta pada 2009. Dengan bantuan itu, dia mengajak warga untuk terlibat membenahi infrastruktur drainase, jalan, dan lebih jauh membuat program wirausaha untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui enam Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM). “Kita diberikan keleluasaan untuk menyeleksi siapa saja yang diloloskan usahanya dan berhak mendapatkan pinjaman. Ini untuk menghindari penyalahgunaan pinjaman yang seharusnya untuk usaha tetapi digunakan untuk membayar hutang, karena banyak warga yang terbelit rentenir,” ujarnya. Dia menambahkan, sejak tahun lalu pihaknya juga mulai melakukan pemetaan sanitasi di lingkungan warganya. Bersama dengan Ketua RW setempat, dia melakukan pendataan dari rumah ke rumah, menandai rumah yang memiliki drainase buruk, dan tidak memiliki septic tank. Rumah-rumah tersebut nantinya
akan menjadi penerima manfaat bantuan infrastruktur permukiman program Kotaku berupa pembuatan septic tank komunal maupun septic tank individual. “Di sini banyak yang punya jamban tetapi tidak punya septic tank. Saluran got jadi bau dan mampet. Bakteri E-Coli-nya juga tidak baik untuk kesehatan,” ujarnya. Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Sri Hartoyo menyatakan Kotaku dilaksanakan di 11.067 kelurahan yang berada di 269 kabupaten/kota, 34 provinsi seluas 38.000 hektare kawasan kumuh untuk mencapai target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 20015-2019, yaitu 100-0-100 atau 100% air minum, 0% kawasan kumuh, dan 100% sanitasi. Program ini secara khusus bertujuan untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap infrastruktur yang memadai dalam rangka mengurangi kumuh berdasarkan pada 7 + 1 indikator kumuh, yaitu keteraturan bangunan dan lingkungan, drainase, air bersih, sanitasi, pengelolaan sampah, penanggulangan kebakaran dan ruang terbuka hijau. z kpu
169 extra flight dimana 119 merupakan tujuan domestik dan 50 tujuan international. Sedangkan posko terpadu angkutan Lebaran berlangsung selama 19 hari mulai 15 Juni hingga 4 Juli merupakan upaya meningkatkan pelayanan yang prima kepada pengguna jasa Bandara Kualanamu. "Alhamdulillah, secara umum angkutan lebaran ini dapat berjalan dengan baik, termasuk keamannya. Bahkan 90% jadwal penerbangan sesuai jadwalnya d imana 14% ketepatan waktunya kurang dari 5 menit yang disebut kategori satu. Kemudian 15% kategori dua lebih dari 5 menit. sisanya kategori tiga," papar Arif. Ketika ditanya kapan hotel transit yang ada di bandara beroperasi, Arif Dermawan menyebutkan bahwa hotel tersebut ditargetkan beroperasi
pada bulan Oktober tahun ini. Saat ini masih dilakukan beberapa pemeriksaan beberapa titik infrastruktur guna melihat ketahanan dan penambahan fasilitas ruangan hingga 140 kamar. "Soal sudah berapa persen pembangunannya saya nggak bawa data.Tapi target kita bulan Oktober ini sudah bisa beroperasi," paparnya. Hery A Batubara dari Otoritas Bandara memberi apresiasi kepada seluruh stakeholder dan operator serta meskapai yang begitu mendukung arus mudik dan balik. Kabag Ops Polres Deliserdang Kompol Henri R Sibarani menambahkan,selama menjelang dan setelah Idul Fitri pihaknya sudah mendirikan Pos Pelayanan dan keamanan bukan saja dari pihak kepolisian, tapi juga TNI dan Satpol PP. z
Pelayanan Terminal Penumpang Belawan Mendapat Apresiasi wismar simanjuntak
MedanBisnis – Belawan Syahbandar Pelabuhan Belawan Pranyoto mengapresiasi Pelindo 1 yang terus membenahi pelayanan di terminal penumpang Bandar Deli Pelabuhan Belawan sehingga proses arus mudik dan arus balik Lebaran 1438 H melalui Pelabuhan Belawan berjalan lancar, aman dan kondusif. Sejak arus mudik hingga arus balik Lebaran 2017 melalui Pelabuhan Belawan kata Pranyoto kepada MedanBisnis melalui sambungan selular, Rabu (5/7), tingkat pelayanan semakin baik. “Ini bisa dilihat sejak calon penumpang memasuki ruang tuggu, melakukan check in, boarding pass hingga naik ke atas kapal berjalan mulus tanpa ada kendala. Begitu juga sebaliknya saat penumpang tiba di
terminal penumpang Pelabuhan Belawan,” katanya. Lancarnya pelayanan tersebut kata Pranyoto, tidak terlepas dari tersedianya berbagai fasilitas yang disediakan Pelindo 1 seperti ruang check in, boarding pass dan fasilitas garbarata. ”Fasilitas inilah yang memperlancar pelayanan kepada masyarakat pengguna jasa,” kata Pranyoto. Dia menegaskan bahwa terminal penumpang Bandar Deli Pelabuhan Belawan terbaik di Indonesia. Di tempat lain penumpang berjubel gak karuan sehingga tidak tertib sedangkan di Pelabuhan Belawan tertib dan lancar.”Terminal penumpang Bandar Deli Pelabuhan Belawan dilengkapi sejumlah fasilitas seperti garbarata sehingga terminal ini terbaik di Indonesia,” katanya. Menurut Pranyoto, jika ditilik
dari sisi bisnis sebenarnya Pelindo 1 rugi mengoperasikan terminal penumpang Bandar Deli Pelabuhan Belawan. Tapi demi melayani masyarakat luas Pelindo 1 tetap mengoperasikannya. “Tujuannya untuk melayani masyarakat luas,” ujar Pranyoto. Terkait dengan padamnya lampu PLN saat arus balik, Selasa (4/7) hingga setengah jam sehingga pelayanan terganggu dan calon penumpang di ruang tunggu dan ruang check in kepanasan, Pranyoto menyesalkannya. “Genset Pelindo 1 ada tapi kurang siap sehingga sempat mengganggu pelayanan. Ini hanya masalah tehnis saja tetapi secara umum tingkat pelayanan di terminal penumpang Bandar Deli sudah semakin baik. Kita mengapresiasinya,” jelas Pranyoto. z
ARUS BALIK
DIRUT Pelindo 1 Bambang Eka Cahyana (kanan) dan Syahbandar Pelabuhan Belawan Pranyoto (tengah) saat melepas keberangkatan KM Kelud yang melayani arus balik dari Pelabuhan Belawan tujuan Pulau Batam, Selasa 4 Juli 2017. medanbisnis/wismar simanjuntak
Festival Bunga dan Buah 2017 Berastagi
Lambe-Lambe Banjir Pesanan ck-09
MedanBisnis – Berastagi Penjual dan jasa pemasangan lambe-lambe (pucuk batang aren, red) untuk menghias rumah dan ruko, pada perayaan Festival Bunga dan Buah 2017 di Kota Berastagi alami peningkatan orderan. Menurut Libra Sembiring penjual jasa, mengaku memperoleh keuntungan yang cukup lumayan dari pekerjaan musiman yang dilakoni bersama tiga temannya itu. "Sejak seminggu sebelum perhelatan Festival Bunga dan Buah, sudah banyak yang memesan agar rumah/ rukonya dipasang lambe-lambe. Selain itu memang himbauan dari kepling (kepala lingkungan), warga yang perduli, juga memang meminta agar dipasang dirumahnya," ungkap Libra Sembiring ketika ditemui, Rabu (5/7), sedang memasang lambe di Kota Berastagi. Dikatakan, biaya yang mereka patok untuk pemasangan satu unit lambe-lambe adalah Rp 80.000 hingga Rp 90.000. Biaya tersebut sudah termasuk lambenya (pucuk aren). Dalam satu hari, lanjutnya, mereka dapat memasang sekitar delapan hingga 10 unit. Untuk bahan pembuatan lambe-lambe, kata Libra lagi, mereka mencari diperladangan masyarakat yang menanam pohon aren. Itu pun tidak dengan gratis, satu pucuk batang aren mereka biasa membayar Rp 20.000 hingga Rp 30.000 kepada pemilik batang aren. Dimana satu pucuk tersebut dapat dipergunakan untuk pemasangan dua unit lambe-lambe. "Pesanan untuk pemasangan lambe-lambe ini sebenarnya hanya pada acara-acara tertentu. Seperti pada perayaan Festival Bunga dan Buah, Pesta Mejuahjuah dan kegiatan lain. Walau
pekerjaan musiman, namun penghasilannya lumayan lah untuk tambah-tambah beli pupuk tanaman," ujar Libra yang sehari-harinya bekerja sebagai petani sayur-mayur. Seperti diketahui, Festival Bunga dan Buah di kota Berastagi diselenggarakan pada tanggal 6 hingga 9 Juli 2017. Menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Karo, Mulia Barus, target pencapaian dari kegiatan ini adalah guna meningkatkan kunjungan wisatawan, baik mancanegara dan domestik ke Dataran Tinggi Karo. Selain itu, pemberdayaan perekonomian masyarakat seperti pedagang sayur-mayur, pedagang buah, petani dan UMKM agar dapat lebih ditingkatkan lagi. Disampaikan Mulia Barus, untuk fasilitas-fasilitas penunjang pada Festival Bunga dan Buah yang dipusatkan di Taman Mejuah-juah Berastagi juga sudah dibenahi untuk menunjang suksesnya kegiatan yang
sudah masuk dalam kalendar pariwisata nasional ini. "Anggaran yang ditampung dalam APBD Karo 2017 untuk Festival Bunga dan Buah sebesar 1,2 Miliar Rupiah. Rencananya, pembukaan acara pada Kamis (hari ini,red) dilakukan oleh Menteri Pariwisata RI Arief Yahya. Diharapkan kepada seluruh masyarakat agar ikut berpartisipasi dan mendukung suksesnya kegiatan ini,"kata Mulia Barus. Selama empat hari Festival Bunga dan Buah lanjutnya, akan dilakukan berbagai perlombaan seperti, kendaraan hias, pawai kontingen, penataan stan pameran, putri bunga, sado hias, festival kuliner khas Karo, lomba merangkai bunga, buah, sayur, festival lampion, lomba paduan suara Ingan Bunga Ertangke, dan lomba fotografi. Pada hari pertama akan dilakukan karnaval budaya dari setiap kecamatan dan karnaval mobil hias lebih kurang sekitar 40 sampai 50 unit dari Kota Kabanjahe menuju Berastagi. z medanBisnis/ck-09
JASA PEMASANGAN LAMBE-LAMBE
Penjual jasa pemasangan lambe-lambe (pucuk batang aren) untuk menghias rumah dan ruko, pada perayaan Festival Bunga dan Buah 2017 alami peningkatan orderan. Pemasangan 1 unit lambe-lambe dipatok dengan kisaran harga Rp 80.000 hingga Rp 90.000.
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Junit Jaw Junitaa Sian Siantturi
Penyangga Pangan Ibukota Diminta Direalisasikan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) meminta pemerintah merealisasikan pengembangan wilayah penyangga pangan ibukota sebagai salah satu upaya menekan laju inflasi. Hal itu mengemuka dalam Rapat Kerja (Raker) DPD dengan Menteri Pertanian di Jakarta, Rabu (5/7). "Ke depan, agar lebih meningkatkan ketahanan pangan nasional khususnya di DKI Jakarta, maka harus menjaga inflasi di DKI Jakarta yang merupakan barometer nasional," kata Ketua Komisi II DPD RI Parlindungan Purba. Untuk itu, lanjutnya, Kementerian Pertanian agar terus mengembangkan pangan khususnya untuk menjamin kebutuhan pangan di Ibu Kota Jakarta. Menurut dia, ketahanan pangan harus terus ditingkatkan karena berpengaruh signifikan terhadap stabilitas negara. "Kondisi ketahanan pangan perlu dikembangkan terus walaupun saat ini Indonesia meraih peringkat indeks ketahanan pangan ke 71 dari 113 negara dan masuk 25 besar dunia akan indeks keberlanjutan pangan dunia," katanya. Sementara itu beberapa anggota mengharapkan lahirnya payung hukum untuk pengembangan wilayah penyangga pangan ibukota. Program pengembangan wilayah penyangga pangan ibukota dinilai adalah program strategis diantaranya untuk menekan inflasi sehingga perlu terus didukung. z ant
Teh Organik Indonesia Lirik Pasar Amerika MedanBisnis – Jakarta Teh organik Indonesia incar pasar Amerika Serikat, salah satunya melalui keikutsertaan pelaku usaha dalam negeri dalam World Tea Expo (WTE) 2017 yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat (AS). Kepala Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Los Angeles Antonius Budiman mengatakan, perkebunan teh yang turut serta pada pameran tersebut telah memiliki beberapa sertifikat internasional dan mampu menambah daya saing produk teh tersebut. "Hal tersebut menjadi kekuatan untuk promosi dan mendorong daya saing teh Indonesia di AS," kata Antonius, dalam keterangan tertulis yang diterima, Rabu (5/7). Pada pameran yang berlangsung pada 13-15 Juni 2017 tersebut, PT Harendong Green Farms dan PT Bukit Sari asal Indonesia mengusung varian teh premium dan organik seperti teh oolong medium, teh hitam, teh melati, dan teh putih mengisi Paviliun Indonesia. Perkebunan teh dari perusahaan itu telah mengantongi sertifikat organik dari United States Department of Agriculture (USDA), Uni Eropa, Japanese Agricultural Standard (JAS), Canadian Organic Standards (COS), Non-GMO, Halal, maupun Organik Indonesia. "Tantangan ke depan adalah mengedukasi pasar AS bahwa teh Indonesia memiliki kualitas dan volume yang dapat memenuhi permintaan pasar. Selain itu, juga perlu memperkenalkan mutu, harga, sejarah, maupun budaya teh Indonesia," jelas Antonius. Pengenalan produk yang lebih baik akan memberikan peluang yang semakin besar bagi teh Indonesia memasuki pasar teh AS yang berkisar 400 juta dolar AS dan diperkirakan akan terus meningkat setiap tahunnya. WTE merupakan pameran teh terbesar di AS yang digelar setiap tahun. Tercatat, tiga eksportir teh utama ke AS adalah Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Argentina, dan India, sementara Indonesia berada di posisi ke-12. Menurut data Asosiasi Teh AS, masyarakat AS mengonsumsi sekitar 84 miliar cangkir dengan proporsi teh hitam 84 %, teh hijau 16 %, dan sisanya adalah teh putih dan teh oolong. "Keuntungan yang dimiliki Indonesia adalah iklim tropis dan lokasi geografis Indonesia di cincin api Pasifik yang menciptakan produk teh dengan cita rasa tersendiri dan berbeda dengan teh dari negara lain," tambah Antonius. Keunggulan lainnya adalah teh di Indonesia dapat tumbuh sepanjang tahun, sehingga menciptakan stabilitas pasokan yang memberikan kepastian bisnis. z ant
Kamis, 6 Juli 2017
Pertanaman Jagung Sumut Terealisasi 212.845 Hektare elvidaris simamora
MedanBisnis –Medan
MedanBisnis – Jakarta
4
AGRIBISNIS
MedanBisnis
Provinsi Sumatera Utara (Sumut) telah merealisasikan pertanaman jagung seluas 212.845 hektare hingga April 2017. Persentase realisasi tersebut berkisar 72,71% dari target tanam hingga September 2017 seluas 302.922 hektare. Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Sumut M Azhar
Harahap mengatakan, pertanaman tertinggi masih di Kabupaten Karo seluas 66.085 hektare. "Simalungun berada di urutan kedua seluas 31.769 hektare dan Deliserdang seluas 25.556 hektare," katanya, Rabu (5/7). Jagung menjadi salah satu prioritas pihaknya dan masuk dalam upaya khusus (upsus) bersama padi, kedelai, cabai dan bawang merah. Program ini mendapatkan gelontoran dana
dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pertanian (Kementan). Itu artinya, komoditas ini menjadi target swasembada. Karena itu, pihaknya terus menggenjot pertanamannya terutama di daerah-daerah yang potensial untuk pertanaman jagung. Selain itu, tambahnya, perluasan pertanaman juga dilakukan dengan memanfaatkan lahan tidur atau lahan-lahan menganggur. Sehingga target tanam serta
target produksi akan lebih mudah tercapai di tahun ini. Data terakhir, luas panen jagung di Sumut memang masih sedikit. Tercatat baru sekitar 5,56% atau 16.836 hektare dari target 302.922 hektare. Sedangkan produksinya sebanyak 109.386 ton. Pengamat pertanian Sumut Prof Abdul Rauf mengatakan, Sumut sangat potensial untuk pertanaman jagung sehingga target akan bisa dicapai. Tapi perlu
juga upaya terkait pemasarannya. Sehingga petani bisa mendapatkan harga bagus. "Apalagi ini didukung dana pusat. Kalau bisa, jangan hanya fokus pada pertanamannya saja. Tapi juga harus ikut andil dalam pemasaran. Karena kebutuhan jagung sebenarnya cukup tinggi sebagai bahan baku pakan ternak. Tapi petani juga sering dapat harga murah. Ini juga perlu dibenahi," katanya. z
Pertanian Masuk 25 Besar Duniaesar Dunia
Ketahanan Pangan Nasional Diminta Ditingkatkan MedanBisnis – Jakarta Dewan Perwakilan Daerah (DPD) mengapresiasi prestasi pertanian di bawah komando Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, terkait hasil kajian The Economist Intelligen Unit (EIU) yang menempatkan sektor pertanian Indonesia masuk peringkat 25 besar dunia. Selain itu, Kementerian Pertanian (Kementan) mampu menyediakan stok pangan selama Ramadan, sehingga harga berada pada posisi stabil. Apresiasi ini terjadi saat Rapat Kerja (Raker) DPD dengan Amran di Jakarta, Rabu (5/7). Hadir pada Raker ini Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan, Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, dan perwakilan bupati daerah-daerah penyangga pangan DKI Jakarta. Berdasarkan hasil riset EIU dan Barilla Center for Food and Nutrition (BCFN) Foundation tentang Indeks Keberlanjutan Pangan (Food Sustainability Index/ FSI), sektor pertanian Indonesia masuk 25 besar dunia. Secara keseluruhan, Indonesia berada di peringkat 21 dengan skor 50,77 setelah Brasil serta berada di atas Uni Emirat Arab, Mesir, Arab Saudi, dan India. Indonesia menjadi satu-satunya negara di Asia Tenggara atau ASEAN yang sukses menembus 25 besar. Ketua Komite II DPD Parlindungan Purba menyatakan, ke depan agar lebih meningkatkan ketahanan pangan nasional khususnya di DKI Jakarta, beberapa catatan penting perlu dilakukan Kementan. Pertama, harus menjaga inflasi di DKI Jakarta yang merupakan baromoter nasional. Kedua, ketahanan pangan harus terus ditingkatkan karena berpengaruh signifikan terhadap stabilitas negara. Ketiga, kondisi ketahanan pangan
perlu tetap dikembangan walaupun saat ini Indonesia meraih peringkat indeks ketahanan pangan ke-71 dari 113 negara dan masuk 25 besar dunia akan indeks keberlanjutan pangan dunia. "Keempat, Kementan agar terus mengembangkan pangan terus khususnya untuk menjamin kebutuhan pangan di Ibu Kota Jakarta," ucap Parlindungan. Untuk diketahui, pada raker ini secara umum hampir semua anggota komite II menyampaikan apresiasi atas capaian kinerja Kementan dengan harapan prestasi yang telah dicapai agar terus dipertahankan. Secara khusus beberapa anggota meng-
harapkan lahirnya payung hukum untuk pengembangan wilayah penyangga pangan ibu kota. Program pengembangan wilayah penyangga pangan ibu kota dianggap program strategis antara lain untuk menekan inflasi sehingga perlu terus didukung. Anggota DPD dari Dapil Sumatera Barat, Nafi Chandra, mengingatkan yang dibutuhkan DKI Jakarta bukan hanya jagung. Karena itu kebutuhan komoditas perlu diidentifikasi dengan baik. Secara spesifik, Anggota DPD dari Dapil Jabar, Aceng Fikri, mengatakan Amran merupakan pemimpin yang mengimplemen-
tasikan filosofi kepemimpinan Ing Ngarso Sun Tulodo, Ing Madyo Mangun Karso, Tut Wuri Handayani. "Sejak umur 7 tahun, baru Lebaran sekarang pangan cukup dan harga stabil," tegas Aceng. Di akhir pertemuan, Bupati Lampung Selatan, Lampung Tengah, Karawang dan semua wakil daerah pendukung pangan DKI memberikan komitmennya mendukung penyediaan pangan untuk DKI Jakarta. Pada kesempatan terpisah, Ketua Umum Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA), Winarno Tohir, berpendapat capaian signifikan tersebut membuktikan
perkembangan sektor pertanian di Indonesia selaras dengan program pemerintah. Riset EIU itu pun menjadi 'argumen' tak terbantahkan untuk pihak-pihak yang selama ini mengkritisi kinerja pemerintah di sektor agraria dan pangan. "Bagi yang masih meragukan sudah terjawab. Semuanya sudah sangat transparan sekali, bahwa Indonesia pertaniannya memang hebat," kata Winarno. Artinya pertanian kita mengalami kemajuan yang signifikan dibanding tahun sebelumnya. Karena badan dunia juga seperti FAO mengapresiasi kemajuan yang dicapai Indonesia.z dtf
antara foto/prasetia fauzani
SPEKULASI PETANI BAWANG MERAH
BURUH tani mengangkut bawang merah yang baru saja dipanen di area persawahan Desa Pelem, Kediri, Jawa Timur, Rabu (5/7). Petani di daerah terebut berspekulasi dengan menunda penjualan bawang merah dan menunggu membaiknya harga di pasaran guna menyiasati rendahnya harga jual yang hanya Rp19.000 per kilogram.
Terkait Peraturan Menteri KKP No 2/2015
KKP-Nelayan Harus Temukan Titik Temu MedanBisnis –Jakarta Pengamat sektor kelautan Abdul Halim menyatakan, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bersama-sama dengan kelompok nelayan harus dapat menemukan titik temu untuk mencari solusi terbaik pengembangan perikanan di Tanah Air. "Kedua belah pihak harus mengupayakan adanya titik temu mengatasi dampak sosial ekonomi yang muncul setelah terbitnya Peraturan Menteri KKP No. 2/2015," kata Abdul Halim di Jakarta, Rabu (5/7). Regulasi tersebut adalah terkait tentang larangan penggunaan alat penangkapan ikan jenis pukat hela dan pukat tarik di wilayah pengelolaan perikanan negara Republik Indonesia. KKP mengeluarkan aturan itu antara lain karena jenis alat tangkap tersebut
Harga TBS Kelapa Sawit Produksi Petani Plasma Sumut Periode tanggal 21 Juni s/d 6 Juli 2017
dinilai telah mengakibatkan menurunnya sumber daya ikan serta mengancam kelestarian lingkungan sumber daya ikan. Menurut Abdul Halim, titik temu yang bisa disepakati antara lain adalah menyegerakan penggantian alat tangkap, memfasilitasi permodalan, dan menyosialisasikan upaya peralihan alat tangkap tanpa mengkriminalisasi nelayan di laut. "Titik temu inilah yang belum dicapai sehingga demo muncul," ujar Abdul Halim yang juga menjabat sebagai Direktur Eksekutif Pusat Kajian Maritim untuk Kemanusiaan itu. Ia juga berpendapat bahwa desakan masyarakat untuk mencabut sejumlah aturan di bidang kelautan dan perikanan merupakan respons atas ketidakmampuan birokrasi KKP mengatasi dampak sosio-ekonomi yang timbul setelah diter-
Kelompok nelayan tersebut mengklaim berjuang untuk mempertahankan hak konstitusional serta berharap Presiden segera membatalkan berbagai Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan yang menyengsarakan nelayan. "Yang dibutuhkan Ibukota Jakarta bukan hanya jagung, sehingga kebutuhan komoditas perlu diidentifikasi dengan baik," ujar Anggota DPD dari Dapil Sumatera Barat, Nafi Chandra. Terkait pengembangan wilayah penyangga pangan ibu kota, beberapa kepala daerah yang hadir dalam pertemuan tersebut diantaranya Bupati Lampung Selatan, Lampung Tengah dan Karawang serta seluruh wakil daerah pendukung pangan DKI memberikan komitmennya mendukung penyediaan pangan untuk Ibukota DKI. z ant
Kopi Luwak Tetap Paling Mahal MedanBisnis – Jakarta
Sumber: Dinas Perkebunan Sumatera Utara
bitkannya beragam regulasi itu. Sebagaimana diwartakan, Front Nelayan Indonesia berencana melakukan aksi di Jakarta pada tanggal 11 Juli 2017 dalam rangka untuk memperjuangkan kesejahteraan mereka serta keprihatinan terhadap berbagai aturan yang dinilai telah memberatkan nelayan. Rilis Front Nasional Indonesia menyatakan bahwa sekitar 50 orang perwakilan nelayan se-Jawa telah melakukan konsolidasi di Jakarta, 4 Juli 2017, karena resah atas berbagai kebijakan yang dikeluarkan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. Beragam elemen nelayan yang hadir berasal dari sejumlah kota seperti Tegal, Lamongan, Rembang, Pati Juwana, Brebes, Probolinggo, Indramayu, Batang, Sukabumi, Tangerang, Pandeglang, dan Muara Baru.
Menyeruput kopi dan berlamalama di kafe atau kedai kopi mulai menjadi tren di masyarakat, khususnya kalangan muda. Tempat nongkrong tersebut menawarkan kopi dari berbagai daerah dengan harga beragam. Togu Pananandaditya Siregar, Owner PT JPW Indonesia, salah satu perusahaan supplier dan eksportir kopi, mengatakan kopi luwak tetap selama puluhan tahun menjadi komoditas kopi termahal dari Indonesia. Kopi yang sebelumnya jadi minuman
kuli perkebunan era Hindia Belanda dari kotoran luwak ini dibanderol hingga Rp 1,7 juta per kg. "Paling mahal tetap luwak. Tapi bukan sembarang luwak, hanya kopi dari luak liar, kalau di JPW pasarannya Rp 1,7 juta," jelas Togu, Rabu (5/7). Dia menjelaskan, mahalnya kopi luwak liar lantaran proses fermentasinya yang lebih baik ketimbang luwak yang dipelihara di kandang. "Luak liar dia makan apa saja, buah-buahan, ayam liar, kelinci liar dimakan. Sehingga ini mem-
pengaruhi ke proses fermentasinya. Proses fermentasinya di perut luwak juga lebih lama, jadi aroma luwak liar itu sangat bagus. Semua protein masuk perutnya. Luwak liar juga hanya makan biji kopi yang sudah tua," ujar Togu. Berbeda dengan luwak yang dipelihara di kandang yang pemilihan pakan dilakukan oleh pembudidaya. "Ditangkar di kadang sama petani dikasih makan yang tidak terlalu beragam, dan diberi makan saat lapar," kata dia.
Diungkapkannya, biji kopi lainnya yang tergolong cukup mahal yakni biji lanang (peaberry). Biji kopi ini mengalami anomali atau kelainan sehingga hanya berbiji tunggal, bukan dua biji sebagaimana biji kopi umumnya. "Kalau satu biji itu gizi dari pohon kopi itu terkonsentrasi ke satu biji kopi. Jadi hasilnya lebih bagus, tapi ini jarang, biasanya ini setelah dipilih manual satu-satu dari sekian banyak biji kopi yang dipanen. Harganya di atas Rp 1 juta per kg," tutur Togu. z dtf
PERT AMBANG AN PERTAMBANG AMBANGAN 21/06
22/06
AGRIBISNIS 3/07
4/07
5/07
21/06
22/06
4/07
1.409,18
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Hisar Ha sibuan Jaw Hasibuan
KEU ANG AN KEUANG ANGAN
PR OPERTI PROPERTI 3/07
5/07
21/06
22/06
3/07
4/07
21/06
5/07
1.802,75
22/06
498,95
3/07
4/07
5/07 958,22
5
KEUANGAN & BURSA
Kamis, 6 Juli 2017
Dukung Jadi Smart City
Bank Sumut Kerjasama dengan Pemko Tebingtinggi daniel pekuwali/ril
MedanBisnis - Medan PT Bank Sumut kembali menguatkan komitmennya dalam mendukung pengembangan daerah di Sumatera Utara. Barubaru ini, Bank Sumut menandatangani nota kerjasama dengan Pemerintah Kota (Pemko) Tebingtinggi dalam mengembangkan smart city. Direktur Utama Bank Sumut Edie Rizliyanto melalui keterangan persnya kepada MedanBisnis mengungkapkan, pada era yang semakin digital, penggunaan teknologi semakin memegang peranan penting tidak terkecuali dalam hal pelayanan publik. "Penerapan teknologi dan layanan perbankan diyakini akan memudahkan pelayanan kepada masyarakat sekaligus meningkatkan efisiensi," katanya, Rabu (5/7). Adapun penandatanganan MoU tersebut dilakukan pada perayaan Hari Ulang Tahun ke-100 Pemko Tebingtinggi, pada Sabtu (1/7). Hadir pada acara tersebut Walikota Tebingtinggi Umar Z Hasibuan, Ketua DPRD Kota Tebingtinggi M Yuridho Chap, Direktur Utama Bank Sumut Edie Rizliyanto beserta unsur Forkom Pimda Kota Tebingtinggi. Pada kesempatan tersebut, Walikota bersama Direktur Utama Bank Sumut dan GM Telkom Siantar Binsar Uli Silalahi menandatangani MoU kerjasama dalam penerapan smart city di Kota Tebingtinggi. Menurut Edie, Bank Sumut mendukung penerapan smart city bagi Pemko Tebingtinggi dalam penggunaan teknologi perbankan pada setiap transaksi keuangan terutama pelayanan publik. Pelayanan berbasis teknologi yang disediakan antara lain kemudahan pembayaran pajak PBB melalui kantor cabang dan juga ATM Bank Sumut. Dengan penggunaan ATM tersebut masyarakat tidak perlu antre lagi untuk membayar PBB. Demikian juga dalam hal pembayaran air PDAM Tirta Bulian di Kota Tebingtinggi. Sebelumnya Bank Sumut juga telah mengembangkan aplikasi pembayaran pajak kendaraan bermotor E-Samsat melalui ATM dan SMS Banking Bank Sumut, cash management system kas daerah (cms kasda) yang telah interface dengan simda dan mpn-g2. Keseluruhan transaksi tersebut dapat dinikmati masyarakat hanya dengan membuka tabungan di Bank Sumut. Walikota Tebingtinggi Umar Z Hasibuan menyampaikan apresiasi atas dukungan Bank Sumut terhadap pengembangan smart city di lingkungan Pemko Tebingtinggi. Selain MoU dengan Bank Sumut dan Telkom, Pemko Tebingtinggi telah meluncurkan beberapa aplikasi di antaranya ependidikan dan e-budgeting. Pada kesempatan tersebut Bank Sumut melalui Kantor Cabang Tebingtinggi juga menyerahkan bantuan dana tanggung jawab sosial (CSR). CSR yang diberikan antara lain berupa 10 rak jualan untuk pedagang Pasar Sakti dengan total nilai Rp 80 juta dan melalui Diskoperindag Tebingtinggi sebesar Rp 105,302 juta dalam bentuk pengadaan peralatan berupa 50 steling bagi pelaku UKM.z
Realisasi Pendapatan Langkat Tahun Lalu Rp 2,2 Triliun misno
MedanBisnis - Langkat Realisasi pendapatan daerah Kabupaten Langkat untuk tahun anggaran 2016 sebesar Rp 2,215 triliun lebih atau 94,81% dari target yang ditentukan sebesar Rp 2,336 triliun lebih. Sedangkan realisasi belanja daerah sebesar Rp 2,287 triliun. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Langkat banyak mendapatkan masukan dari DPRD Langkat khususnya mengenai penyusunan anggaran yang disampaikan anggota DPRD Langkat melalui sidang paripurna ataupun pertemuan-pertemuan lainnya. Hal itu dikatakan Sekdakab Langkat dr Indra Salahudin yang mewakili Bupati Langkat Ngogesa Sitepu dalam sidang paripurna di DPRD Langkat, Rabu (5/7). Rapat paripurna dipimpin Wakil Ketua DPRD Langkat Dony Setha mewakili Ketua DPRD Langkat Terbit Rencana Perangin-angin. Indra menjelaskan, ekskutif masih banyak kelemahan dan kekurangan dalam pelaksanaan anggaran. DPRD sendiri menjelaskan, pembahasan tersebut dilatarbelakangi dengan terbitnya Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2017 Tentang Hak dan Administratif Pimpinan dan Anggota DPRD Langkat. Maka DPRD Langkat mengeluarkan Surat Keputusan Nomor 40 Tahun 2017 tentang Ranperda tentang Hak Keuangan dan Administratif Pimpinan dan Anggota DPRD Langkat. Hasil pembahasan tersebut akan dilanjutkan di Rapat Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Langkat dalam waktu dekat guna mengetahui berapa besar anggaran untuk Hak Keuangan dan Administratif Pimpinan dan anggota DPRD Langkat. Sebelumnya, DPRD Langkat menggelar sidang paripurna tentang pembahasan Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD lanjutan, dengan mendengarkan pandangan dari fraksi-fraksi mengenai Nota Pengantar Keuangan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2016 di gedung paripurna DPRD Langkat, yang dipimpin oleh Ketua DPRD Langkat Terbit Rencana Perangin-angin SE didampingi Wakil KDPRD Langkat. Hasilnya, 7 Fraksi di DPRD Langkat setuju tentang Nota Pengantar Keuangan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Langkat 2016.z
Perusahaan Utang Rp 1 Triliun Didorong IPO MedanBisnis - Jakarta Bursa Efek Indonesia (BEI) mengusulkan kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) agar perusahaan dengan utang perbankan di atas Rp 1 triliun didorong untuk melakukan penawaran umum perdana saham (IPO). "Kita usulkan ke OJK dan disetujui, Pak Muliaman D Hadad (Ketua Dewan Komisioner OJK) dan Bu Nurhaida (Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK) setuju kalau perusahaan utang di bank lebih dari Rp 1 triliun untuk IPO," ujar Direktur Utama BEI Tito Sulistio di Jakarta, Rabu (5/7). Ia mengemukakan bahwa terdapat sekitar 120 perusahaan yang memiliki utang bank di atas Rp 1 triliun. Sementara dana yang dipinjamkan dari bank itu salah satunya bersumber dari masyarakat."Pada prinsipnya, perusahaan meminjam uang dari masyarakat, tolong dong masyarakat diberi kesempatan memiliki sahamnya lewat IPO," ucapnya. Menurut Tito Sulistio, perusahaan dengan utang bank lebih dari Rp 1 triliun itu merupakan perusahaan besar dan memiliki kinerja yang bagus, sehingga potensi minat masyarakat untuk memiliki saham perusahaan-perusahaan itu akan besar. "Kalau utang perusahaan di bank Rp 1 triliun artinya perusahaan sudah bagus, kalau tidak bagus bank tidak akan pinjamkan dananya. Hanya perusahaan yang baik yang mendapatkan pinjaman bank sebesar itu," ujarnya. Tito Sulistio mengaku juga telah menyampaikan hal tersebut kepada Presiden RI Joko Widodo dalam kesempatan kunjungannya ke BEI (Selasa, 4/7). Tito Sulistio juga mengatakan bahwa pihaknya akan menjalin kerjasama dengan Kementerian Keuangan dan Bank Indonesia terkait data, informasi, dan produk dalam rangka mendorong industri pasar modal lebih baik.zant
medanbisnis/ist
PIAGAM KERJASAMA
DIRUT Bank Sumut Edie Rizliyanto dan GM Telkom Siantar Binsar Uli Silalahi menandatangani piagam kerjasama penerapan smart city di Tebingtinggi disaksikan Walikota Tebingtinggi Umar Z Hasibuan.
Serapan Anggaran Pemko Medan Capai 50% ramita harja MedanBisnis - Medan Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Medan Irwan Ritonga mengakui serapan anggaran Pemerintah Kota (Pemko) Medan sudah mencapai 50% dari target APBD 2017 sebesar Rp 5,2 triliun lebih. Seperti yang diketahui, bahwa berdasarkan APBD Kota Medan
yang disetujui, pendapatan diproyeksikan Rp 5,264 triliun dan
belanja langsung diproyeksikan sebesar Rp 3,5 triliun, sedangkan belanja tidak langsung Rp 1,9 triliun. "Untuk belanja langsung realisasinya mencapai Rp 787 miliar dan untuk belanja tidak langsung Rp 562 miliar," kata Irwan kepada MedanBisnis , Rabu (5/7). Ia mengatakan, serapan anggaran akan semakin meningkat
BEI Resmikan Pencatatan Saham Megapower Makmur MedanBisnis - Jakarta Bursa Efek Indonesia (BEI) meresmikan pencatatan saham perdana PT Megapower Makmur Tbk pada papan pengembangan sebagai emiten ke-19 di tahun 2017. "PT Megapower Makmur Tbk merupakan emiten saham ke-19 di tahun 2017 atau emiten saham ke-553 yang tercatat di BEI sampai dengan saat ini," ujar Direktur Utama BEI Tito Sulistio di Jakarta, Rabu (5/7). Ia mengemukakan bahwa aksi korporasi perseroan itu dilakukan melalui mekanisme penawaran umum perdana saham ( initial public offering/IPO). Pelaksanaan IPO memang telah lama menjadi salah satu sarana bagi perusahaan untuk menggalang dana dari pasar modal. "Di dunia usaha, perusahaan publik dipandang lebih profesional, transparan, dan akuntabel. Selain itu, perusahaan publik
memiliki akses yang lebih kuat terhadap sumber-sumber pendanaan," katanya. Ia mengharapkan agar PT Megapower Makmur Tbk dapat menerapkan prinsip-prinsip pengelolaan perusahaan yang baik (good corporate governance/GCG), di antaranya melakukan keterbukaan informasi baik kepada regulator maupun kepada publik, serta memastikan terselenggaranya kepatuhan terhadap peraturan pasar modal. PT Megapower Makmur Tbk merupakan perusahaan bidang pembangkit listrik tenaga air dan diesel. Sampai saat ini perseroan memiliki delapan lokasi PLTD yang tersebar di beberapa daerah di wilayah Indonesia dengan total daya terpasang 65x800 kW dan satu lokasi Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) di Wilayah Sulawesi Selatan dengan daya terpasang 2x2.250 kW. Dalam aksi korporasi itu, pers-
eroan melepas sebanyak 245.100.000 saham atau 30% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO seharga Rp 200 per saham. Dengan demikian, perseroan meraih dana sebesar Rp 49,020 miliar. Direktur Utama Megapower Makmur Tbk Kang Jimmi mengatakan bahwa dana hasil IPO rencananya akan digunakan untuk melunasi sebagian utang perseroan dan juga untuk tambahan modal kerja. "IPO ini sebagai upaya pengembangan perseroan ke arah yang lebih baik. Kami berharap, momentum IPO akan menjadi langkah awal bagi perseroan dalam meningkatkan kinerja yang lebih baik," katanya. Ke depan, lanjut dia, perseroan akan melakukan pengembangan bisnis pada sektor energi yang fokus pada renewable energy resources dengan tetap menjaga kelangsungan usaha yang sudah ada. zant
yang dibayar di muka. Saat ini, lanjut dia, produk KIK future revenue base securities yang diterbitkan Jasa Marga Tbk itu sedang dalam proses pemeringkatan oleh PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo). Diharapkan, produk KIK itu akan memperoleh peringkat AAA (triple A) dari Pefindo. "Ini produk baru di pasar, kami sudah sosialisasi ke investor dan regulator, mudah-mudahan akhir bulan ini kita bisa terbitkan atau paling lama Agustus,' katanya. Ia mengatakan bahwa tingkat pengembalian investasi (return) dari KIK itu diperkirakan sekitar 8%-9% per tahun. Namun, tingkat return itu akan disesuaikan dengan permintaan di pasar. "Hal yang paling penting adalah Jasa Marga ada alternatif
pembiayaan lain selain menerbitkan obligasi konvensional atau sukuk. Jadi, ada fund rising dari sisi aset," katanya. Donny Arsal juga mengatakan bahwa perseroan berencana untuk untuk menerbitkan obligasi berbasis proyek (project bond) pada tahun ini senilai Rp 1,5 triliun. Hal itu merupakan salah satu strategi perseroan untuk mendaur ulang pinjaman perbankan agar menjadi pembiayaan jangka panjang dari pasar modal. Dalam project bond, ia mengemukakan bahwa pembayaran kewajiban bunga dan pokok mengandalkan pendapatan dari proyek jalan tol. Hal itu berbeda dengan obligasi korporasi yang pembayaran kupon dan pokok obligasi bisa menggunakan berbagai sumber dana.zant
Jasa Marga akan Terbitkan KIK Rp 2 Triliun
MedanBisnis - Jakarta PT Jasa Marga Tbk akan menerbitkan kontrak investasi kolektif (KIK) berbasis pendapatan masa mendatang (future revenue base securities) senilai Rp 2 triliun pada Juli 2017 untuk membiayai proyek baru. "Jadi, kami akan menjual pendapatan tol Jagorawi selama 5 tahun ke depan. Total pendapatan tol itu bisa sampai Rp 4 triliun dalam 5 tahun ke depan. Namun, yang kami jual cuma Rp 2 triliun," papar Direktur Keuangan Jasa Marga Tbk Donny Arsal di Jakarta, Selasa (4/7). Ia mengatakan bahwa KIK future revenue base securities itu tidak mengurangi nilai aset perseroan, perolehan dari penerbitan KIK itu nantinya akan dibukukan sebagai pendapatan
seiring dengan sedang berjalannya beberapa proyek fisik. Seperti pengerjaan fisik di Dinas Pekerjaan Umum (PU), Dinas Tata Ruang dan Pemukiman, Dinas Pertamanan dan Kebersihan. "Sekarang lagi pengerjaan perbaikan, perawatan jalan dan drainase. Ke depan, serapannya diyakni akan bertambah," katanya. Pria berambut putih itu berharap kepada Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) untuk segera menggunakan anggaran itu sesuai dengan yang direncanakan. "Kami hanya bertugas mengontrol arus kas,” sebutnya. Pengamat anggaran Elfenda Ananda mengatakan, serapan anggaran Pemko Medan tidak boleh seperti tahun-tahun sebelumnya, di mana proses penganggaran dilakukan menumpuk saat akhir tahun. Harusnya, katanya, Pemko Medan sudah mengubah pola yang lama sehingga pembangunan tidak terlambat. "Kalau melihat komitmen pe-
merintah pusat, pembangunan harusnya dipacu. Masyarakat banyak membutuhkan pembangunan. Sementara persoalan yang terjadi, infrastruktur rusak, lalu lintas macet, banjir, keamanan yang harus diperbaiki. Pemko Medan terlambat dalam melakukan pembangunan," katanya. Menurutnya, bukan karena kemampuan daerah keuangan Pemko Medan yang rendah. Di Sumut, katanya, keuangan Pemko Medan terbilang paling tinggi dan di Indonesia juga bukan paling rendah. Progres pembangunan di Kota Medan, katanya, tidak begitu memuaskan. Harusnya pembangunan sudah bisa dinikmati dari awal. "Antara hak dan kewajiban harus berimbang. Jangan terkesan ogah-ogahan. Ini harus diubah polanya, komitmen untuk mempercepat pembangunan penting dan harus dilaksanakan. SKPD yang rendah harus dievaluasi. Kalau tidak becus, diganti saja SKPD-nya," tegasnya. z
Dua Perusahaan Asing Tertarik Catat Saham MedanBisnis - Jakarta Bukan hanya perusahaan lokal, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) juga kini tengah membidik perusahaan asing untuk mencatatkan sahamnya di pasar modal Indonesia. Setidaknya ada 2 perusahaan asing yang sudah menjalin komunikasi dengan BEI. Direktur Penilaian Perusahaan BEI Samsul Hidayat mengatakan kedua perusahaan tersebut memiliki anak usaha yang sudah berbadan usaha Indonesia. Salah satunya perusahaan yang terafiliasi dengan perusahaan di Australia. "Perusahaan di Australia dia public company di Australia, kemudian mereka punya anak perusahaan di Indonesia dan anak perusahaannya akan dicatatkan di BEI," tuturnya di Gedung BEI, Jakarta, Rabu (5/7). Sayangnya Samsul masih enggan mengungkapkan nama perusahaan asal Australia tersebut. Namun dia mengatakan bahwa perusahaan tersebut bergerak di sektor perdagangan. "Perdagangan saja. Tapi mereka sudah berniat datang ke saya dan mereka berniat mencatatkan di Indonesia. Size -nya enggak besar. Dia sudah datang saja," imbuhnya. Sementara perusahaan asing
kedua yang berminat melantai di pasar modal Indonesia berasal dari Korea Selatan yang memproduksi alat musik. Perusahaan ini disinyalir bernama PT Samick Indonesia. "Yang kemarin daftar yang memproduksi piano. Kalau aturan OJK kelar, induknya bisa register. Bukan dual listing tetapi kalau mereka mau mencatatkan di Indonesia langsung juga bisa," imbuhnya. Samsul mengakui saat ini perusahaan asing sulit melantai di BEI lantaran terbentur ribetnya peraturan. Salahnya diwajibkan untuk berbentuk Perseroan Terbatas (PT) di Indonesia. "Tapi kalau yang ini enggak ada masalah," tuturnya. Samsul juga mengatakan, bahwa di antara kawasan regional, pasar modal Indonesia salah satu yang belum ada perusahaan asing dalam daftar sahamnya. Padahal di pasar modal Singapura saja sudah ada sekitar 350 perusahaan asing yang melantai. "Malaysia punya 9-10 perusahaan. Singapura ada 350 perusahaan asing yang tercatat di bursa efek Singapura. Thailand juga punya dan saya kira hanya Vietnam dan Indonesia yang belum punya perusahaan asing," tukasnya.zdtf
Program Pembiayaan Perumahan Pekerja di Sumbagut
BPJS Ketenagakerjaan Kejar Pembiayaan Rp 100 Miliar daniel pekuwali
MedanBisnis - Medan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan mengejar target pembiayaan untuk perumahan pekerja di Sumut dan Aceh (Sumbagut) sebesar Rp 100 miliar pada tahun ini. Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Sumbagut Umardin Lubis mengatakan, terkait pembiayaan tersebut, pihaknya memiliki empat jenis kredit, yakni pinjaman uang muka perumahan (PUMP), kredit pemilikan rumah (KPR), kredit konstruksi (KK), dan pinjaman renovasi perumahan (PRP).
"Secara nasional, BPJS menyiapkan dana Rp 5 triliun, tapi kami tak mau memasang target terlalu tinggi, cukup Rp 100 miliar tahun ini di Sumbagut," katanya kepada wartawan di Medan, Rabu (5/7). Program Manfaat Layanan Tambahan ini sendiri telah dirilis pemerintah sejak April lalu. Meski menawarkan sejumlah keringanan, terutama dalam hal cicilan dan bunga kredit, fasilitas ini belum sepenuhnya dimanfaatkan oleh pekerja atau buruh di Sumbagut. "Mungkin karena informasi yang mereka terima belum lengkap, jadi masih raguragu," ungkapnya.
Untuk mengejar target tersebut, BPJS akan gencar melakukan sosialisasi dan edukasi kepada semua pihak mengenai manfaat program. Pihaknya telah melakukan sosialisasi ke perusahaan-perusahaan dan asosiasi mengenai manfaat layanan ini. Adapun program ini dirilis untuk memberi kemudahan bagi pekerja dalam memiliki rumah yang sehat, layak dan terjangkau. Program ini juga diharapkan mampu mendorong percepatan program Sejuta Rumah yang digagas pemerintah dalam beberapa tahun terakhir. Kepala Bagian Pemasaran BPJS Ketenagakerjaan Wilayah
Sumbagut Budi Pramono menambahkan, melalui fasilitas tersebut, BPJS akan menanggung hingga 99% dari harga rumah yang akan dibeli pekerja. "Kemudian, pekerja nanti tinggal mengangsur ke BPJS dengan bunga yang lebih murah dibanding perbankan," jelasnya. Dijelaskannya, prosedur pengajuan untuk PUMP, KPR, KK, dan PRP, melalui beberapa mekanisme. Pertama pengajuan kredit dan verifikasi awal atau BI Checking ke kantor cabang BTN, kemudian mengirimkan surat permohonan kredit dan salinan kartu peserta ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan.
Selanjutnya verifikasi kepesertaan dan mengirimkan formulir persetujuan ke kantor cabang Bank BTN serta terakhir realisasi PUMP, KPR, KK, dan PRP ke pekerja atau pengembang. Ditambahkannya, dengan hanya terdaftar menjadi peserta aktif selama minimal satu tahun, pekerja sudah bisa mengajukan kredit ke kantor cabang Bank BTN dengan membawa persyaratan yang dibutuhkan. Rumah yang diajukan juga harus merupakan rumah pertama peserta, dan apabila pasangan suami dan istri merupakan peserta BPJS Ketenagakerjaan, maka hanya satu pihak saja yang dapat mengajukan KPR.z
MedanBisnis
6
TAPANULI BISNIS
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik :Mul ahaean Jaw :Mulyyadi Hut Hutahaean
Harga Karet Alam di Madina Bertahan
Kamis, 6 Juli 2017
medanbisnis/zamharir rangkuti
LELANG KARET
PASAR lelang karet di Madina, harga tetap bertahan di level Rp6.000/kg.
zamharir rangkuti
MedanBisnis – Panyabungan Memasuki 10 hari lebaran Idulfitri, harga getah karet di tingkat petani di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) bertahan rata rata Rp6.000 an per kilogram (kg). Seperti di pasar lelang karet Mompang, Kecamatan Panyabungan Utara, bahwa harga masih sama dengan sebelum Lebaran. "Harga tetap bertahan di level Rp6.000/kg, jikapun ada sebagian Rp6.500/kg harus kualitas bagus, dengan kadar air yang rendah," ujar Sukri seorang petani karet kepada MedanBisnis, Rabu (5/7). Dia menjelaskan, harga getah karet yang hanya Rp6.000/ kg tersebut masih sangat jauh dari harapan petani maupun penderes. "Kalau kita memakai jasa orang untuk menderes harus diberikan upah bagi hasil, misalnya dalam 1 kg diberikan Rp3.000/kg, sehingga sisanya bagi pemilik Rp3.000/kg dengan hasil 100 kg getah per minggu, jadinya kita terima Rp300.000, dan ini sangat tidak mencukupi untuk biaya perawatan," katanya. M Lubis seorang pengepul mengatakan harga karet ini sangat sulit untuk menembus lepel Rp10.000/kg. "Prediksi saya untuk jangka pendek harga mencapai Rp10.000 an ke atas melihat perkembangan pasar karet dunia, begitupun harapan harus tetap ada," ungkapnya.
Pembuatan Jalan Lintas Palas-Madina Kian Matang maulana syafii
MedanBisnis – Palas Rencana pembuatan jalan tembus dari Kabupaten Padanglawas (Palas) menuju ke Kabupaten Mandailing Natal (Madina) bukan sekadar rencana. Langkah demi langkah sudah terus dibuat. Bahkan, baru-baru ini, tim dari Kodam I/BB sudah turun ke lokasi dan melakukan survei lokasi. Tim dari Kodam I/BB dipimpin Letkol Inf Khoir bersama anggota dibantu empat Babinsa dari Palas serta enam dari Batalyon 123 Kompi B turun langsung dan masuk hutan saat itu. Mereka langsung melihat posisi jalan yang akan dibuka, hingga nanti menghubungkan dua daerah yang dekat, tapi selama ini jauh. Sebelumnya, Bupati Palas H Ali Sutan Harahap, juga sudah mengusulkan peningkatan status jalan ini ke depan menjadi jalan nasional. Pengusulan itu, dikuatkan oleh usulan dari Pemkab Madina dan juga ditandatangani Gubernur Sumut H T Erry Nuradi. Dikatakan, pengusulan sejumlah ruas jalan kabupaten diperkirakan sepanjang 50 km, terdiri dari ruas jalan kabupaten Palas 23 km dan ruas jalan Kabupaten Madina 27 km. "Di samping perencanaan jalan tembus ke Madina, bapak Bupati Palas juga membuat gagasan baru, mengusulkan jalan ini tembus juga ke Pasaman. Bahkan, rencana itu sudah dibicarakan Pak Bupati kita dengan Bupati Pasaman," sebut Kadis PU Palas Harr y Rizal Hasibuan, dihubungi wartawan via ponsel, Rabu (5/7). Dijelaskan, pengusulan perubahan status jalan menghubungkan Kabupaten Palas- Madina sesuai hasil pembicaraan Bupati Palas dengan Presiden, telah ditindaklanjuti Kementerian PU PR bersama Pangdam I/BB. Ternyata, lanjutnya, usulan ini juga sejalan pula dengan rencana Pemkab Pasaman yang akan melaksanakan pembangunan jalan sepanjang 3,5 km yang ujungnya akan tembus sampai ke perbatasan Kabupaten Palas. “Tahun 2017 ini rencananya, Kabupaten Pasaman, Provinsi Sumbar, akan menuntaskan pembangunan jalan tembus menghubungkan kedua daerah tersebut,” sambung Rizal. Rizal menambahkan, pembicaraan antara Bupati Palas dengan Bupati Pasaman Yusuf Lubis, telah berlangsung beberapa hari lalu. Kedua daerah telah menyepakati rencana jalan tembus menghubungkan kedua daerah. "Balai Jalan Nasional dari Kementerian PUPR juga telah melakukan survei ke perbatasan Pasaman, sehingga ketiga daerah segi tiga emas ini nanti dapat saling berhubungan melalui jalan penghubung yang telah terbuka aksesnya dengan baik,” ujarnya. Harry Rizal menambahkan, pihaknya saat ini tengah menunggu program pelaksanaan dilakukan dengan Karya Bakti TNI atau ditangani langsung pihak Balai Jalan Nasional yang anggarannya bersumber dari APBN.
Jalan Amblas di Sipirok Diperbaiki
Dibiayai APBD Dairi 2016
Proyek Air Minum Serta Irigasi Tidak Berfungsi rudy sitanggang MedanBisnis – Sidikalang Beberapa proyek yang dibiayai APBD Dairi Tahun Anggaran (TA) 2016 belum bisa dimanfaatkan penerima manfaat. Terbukti, hingga kini proyek air minum dan irigasi tidak berfungsi. Kepala Inspektur Kabupaten Dairi Edward Hutabarat mengatakan, pihaknnya banyak mendapat laporan dari anggota DPRD terkait proyek yang dilaksanakan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang biayai APBD tahun anggaran 2016. Hal itu diterangkan Edward Hutabarat disela mengikuti kunjungan lapangan anggota DPRD tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD TA 2016 dalam masa sidang II di gedung DPRD, Rabu (5/7). Edward menerangkan, DPRD menyampaikan sejumlah kegiatan fisik yang dilaksanakan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) TA 2016 hingga saat ini banyak belum bisa dinikmati atau difungsikan masyarakat. Hal itu kelihatan dari hasil kunjungan lapangan di lapangan DPRD. Salahsatu contoh pembangunan sistem jaringan perpipaan di Desa Berampu, Kecamatan Berampu, senilai Rp391 juta lebih hingga kini belum berfungsi. Dia mengakui bahwa kegiatan yang bersumber dari APBD itu memang belum dapat dinikmati warga. Edward mengaku turut serta dalam kunjungan lapangan (kunlap) dilakukan Dewan, Selasa (4/7) ke Desa Berampu. Kunjungan lapangan dilakukan anggota DPRD dari daerah pemilihan II yakni, Rade Simamora dari fraksi Gerindra,
Harry Napitupulu (Demokrat) serta Hadisuarno Panjaitan (Hanura) menemukan bahwa perpipaan yang diproyeksikan dikelola PDAM Tirta Nciho itu belum berfungsi. Selain tidak berfungsi, di sana ditemukan dugaan proyek tumpang tindih. Di mana, kepala desa juga membangun air minum menggunakan dana desa yang jumlahnnya juga ratusan juta rupiah. Edward mengungkapkan, pembangunan jaringan perpipaan dilakukan Dinas Cipta Karya dan Tataruang yang sekarang berganti menjadi Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman adalah sambungan rumah juga. Sementara sumber air adalah dari PDAM. Seharusnya, kata Edward, selesai dibangun aset diserahkan ke PDAM, namun hal itu tidak terlaksana sampai sekarang. Selain proyek air minum, Dewan juga menyampaikan banyak irigasi yang terbangun tahun 2016 lalu belum difungsikan padahal pekerjaan sudah dibayarkan 100%. Edward mengaku, pihaknya sudah melakukan pengawasan terhadap proyek dilaksanakan SKPD. “Pengawasan bukan hanya pada Inspektorat, tetapi pengawasan ada disetiap SKPD. Cuma, pengawasan dari SKPD disinyalir kurang maksimal sehingga pelaksanaan kegiatan tidak menghasilkan sesuai diharapkan pemerintah maupun masya-
rakat. Saya berjanji akan mencarikan solusi dengan membicarakan itu kepada dinas terkait dan pihak PDAM supaya bisa segera difungsikan,” kata Edward. Rade Simaora, Harry Napitupulu serta Hadisuarno Panjaitan kepada wartawan menegaskan, proyek itu gagal total karena tidak bisa dinikmati masyarakat. Ketiga legislator mengatakan, perencanaan pembangunan dituding tidak matang sehingga tidak bermanfaat kepada penerima manfaat yakni masyarakat. Seharusnya, pembangunan yang dilaku-
kan pemerintah harus bisa dinikmati warga. Dengan demikian, kegiatan itu bisa dikatakan fiktif karena tidak bisa dimanfaatkan sesuai kebutuhan masyarakat. Padahal, lanjut Rade maupun Harry dan Hadisuarno, tujuan pembangunan adalah untuk mensejahterakan rakyat. Harry mengatakan, air minum ataupun air bersih bagi masyarakat Desa Berampu sangat mendesak. Sehingga Pemerintah didesak supaya segera memfungsikan jaringan perpipaan itu supaya bisa dinikmati warga.
medanbisnis/rudy sitanggang
PIPA DI PERMUKAAN
ANGGOTA DPRD Dairi Rade P Simamora (tengah) bersama Harry Napitupulu dan Hadisuarno Panjaitan disaksikan Kepala Inspektur Dairi Edward Hutabarat (kanan) menunjukkan pipa air minum yang muncul ke permukaan. Jaringan perpipaan air minum tersebut hingga kini belum bisa dinikmati warga.
MedanBisnis – Tapsel Masyarakat yang berada di Desa Dolok Sordang, Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) berterimakasih kepada pemerintah setempat. Sebab, badan jalan sepanjang sekitar 20 meter yang amblas disebabkan gerusan air pada H+3 Lebaran 2017, sudah diperbaiki. "Itu sebagai bentuk apresiasi warga," kata Kepala Desa Dolok Sordang Taris Siregar lewat telepon selularnya kepada wartawan di Tapanuli Selatan, Selasa (4/7). Dia mengatakan masyarakat Dolok Sordang dan sekitarnya pantas bersyukur badan jalan sepanjang sekitar 20 meter yang amblas disebabkan gerusan air pada H+3 Lebaran 2017 sudah diperbaiki. "Sekarang arus tranpostasi dari dan ke Dolok Sordang sudah kembali seperti semula jenis kendaraan seperti colt diesel juga sudah bisa melintas," terangnya. Menurut dia perbaikan badan jalan amblas dengan cara menimbun badan jalan dengan tanah secara manual oleh pihak pemerintah kecamatan dibantu masyarakat sekitar yang jumlahnya lebih 20 orang. "Patok-patok kayu panjang sebelah jurang berkedalaman ratusan meter disisi kanan tebing badan jalan dipasang diikat dan dipaku rapat selanjutnya ditimbuni material tanah dan sejumlah bebatuan hingga padat," sebutnya. Sebelumnya badan jalan berada di titik sekitar dua kilometer arah dari Simpang Saba Tarutung Desa Batangtura menuju Desa Barnak Koling menuju Dolok Sordang mengalami amblas yang pada saat kejadian wilayah itu dilanda hujan. Hujan lebat seharian hingga malam telah menggerus sebagian tanah badan jalan sepanjang 20 meter lebar 4 meter di wilayah tersebut. Bahkan lima meter dari sekitar 20 meter panjang badan jalan amblas kedalamannya mencapai lebih kurang empat meter. Sehingga mengganggu kelancaran arus tranportasi antar desa tersebut. Menurut Taris ruas jalan tersebut vital bagi masyarakat dalam memperlancar arus transportasi warga termasuk sarana mengangkut hasil-hasil bumi di daerah itu. Lebih jauh atasnama warga Kepala Desa Taris juga tidak lupa mengucapkan terimakasih atas tingginya atensi Bupati Tapanuli Selatan H Syahrul M Pasaribu. "Perbaikan sementara badan jalan amblas itu tidak lepas dari perhatian Bupati Syahrul," pungkasnya. ant
Pelebaran Jalan Nasional
Warga Pertanyakan Ganti Rugi Lahan juniwan
MedanBisnis – Sibolga Masyarakat di kawasan Jalan Nasional Sibolga-Tarutung, khususnya pemilik tanah yang terkena proyek pembangunan pelebaran jalan, mempertanyakan ganti
JALAN NASIONAL
rugi lahan. Pasalnya, sejak dimulainya pembangunan, warga tidak mendapat informasi soal ganti rugi lahan. “Sebagai penanggungjawab Jalan Nasional Sibolga-Tarutung dan Sibolga-Padangsidimpuan Satker PPK 12 Sibolga CS, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional
medanbisnis/juniwan
PEMERHATI pembangunan, Ronal Pakpahan dan rekannya Fernando Sihombing, mengunjungi lokasi pembangunan Jalan Nasional Sibolga-Tarutung.
(BBPJN) Sumut, harusnya memberi penjelasan kepada warga, apakah tanah yang terkena dampak pembangunan itu diganti rugi atau tidak, supaya warga tidak bertanya-tanya seperti sekarang,” ungkap Ronal Pakpahan, pemerhati pembangunan di Tapanuli Tengah (Tapteng) dan Sibolga. Ronal Pakpahan, mengakui, dirinya mendapat informasi dari masyarakat di sejumlah desa yang terdampak pembangunan pelebaran Jalan Nasional tersebut. Sebagai anggota masyarakat, Ronal mengaku mendukung penuh terlaksananya pembangunan Jalan Nasional SibolgaTarutung, demi kelancaran arus transportasi dua arah. Diketahui, Jalan Nasional ini menjadi akses penting mendukung perkembangan wilayah Pantai Barat Sumut. Bila tidak ada ganti rugi lahan, maka Pemkab Tapteng bersama pihak Satker PPK 12 Sibolga CS, diharapkan mencari solusi terbaik, agar tidak terjadi gejolak di masyarakat, di kawasan tersebut. “Kita mendukung penuh pembangunan ini, tidak ada kata menolak untuk pembangunan daerah menjadi lebih baik. Tapi, perlu solusi yang baik soal ganti rugi lahan jika anggarannya memang tidak dipersiapkan,” imbuh Ronal. Fernando Sihombing, seorang pengusaha jasa travel di Sibolga yang ikut mendampingi Ronal, menimpali, pihaknya juga mendukung pembangunan pelebaran Jalan Nasional Sibolga-Tarutung. Karena hal ini sudah sangat lama diimpikan masyarakat di kawasan Pantai Barat Sumut.
“Sudah ratusan tahun Jalan Nasional Sibolga-Tarutung ini sangat kecil dan sempit, lebarnya hanya 4,5 meter-5 meter saja. Sudah beberapa kali diperlebar, tetapi belum menyeluruh. Tentunya, kita bersyukur, sekarang jalannya mulai diperlebar,” ungkap Fernando. Dengan jalan selebar 4,5 meter itu, kendaraan dipastikan sulit berpapasan dari dua arah, hingga memaksa salah satu kendaraan untuk mengalah (berhenti, red). “Mudah-mudahan, kalau semua ruas jalannya sudah diperlebar, arus lalu lintas menjadi lancar,” tuturnya. Kepala Satker PPK 12 Sibolga CS Saleh Harahap, yang dikonfimasi soal ganti rugi lahan masyarakat yang terdampak ekses pelebaran Jalan Nasional tersebut menyampaikan, alokasi dana untuk pembangunan pelebaran Jalan Nasional Sibolga-Tarutung bersumber dari APBN murni, dan tidak ada dianggarkan biaya ganti rugi lahan kepada warga yang terkena pembangunan. Belum lama ini, pihaknya sudah menyosialisasikan kepada masyarakat di Kecamatan Adiankoting. Pihaknya berharap, Pemda setempat dapat mengambil kebijakan dalam hal ganti rugi lahan jika ada dana yang tersedia untuk diberikan ganti rugi kepada warga. “Kalau ternyata ada aksi penolakan nantinya, maka kita terpaksa memanfaatkan lahan yang ada,” katanya seraya menambahkan, sesuai rencana, Jalan Nasional Sibolga-Tarutung akan diperlebar menjadi 7 meter dari sebelumnya 4,5 meter-5 meter.
MedanBisnis
7
UKM
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Riz anul Arif in Jaw Rizanul Arifin
Kamis, 6 Juli 2017
Bisnis Sejak SD hingga Beromzet Ratusan Juta
KERAJINAN KERETA KENCANA
MedanBisnis – Medan Menekuni profesi sebagai seorang pebisnis memang bukanlah pilihan yang mudah. Namun jika sudah menjadi pilihan hidup, maka seberapa berat yang akan dihadapi pasti akan tetap dilakukan dengan penuh kebahagiaan. Salah satu contoh kisah sukses yang sangat inspiratif adalah perjalanan bisnis Hamzah Izzulhaq. Hamzah Izzulhaq adalah seorang pengusaha muda yang sudah merasakan kerasnya dunia bisnis sejak masih usia dini. Hamzah Izzulhaq sudah mulai belajar berbisnis sejak kelas 5 SD dengan menjual berbagai macam permainan seperti kelereng, petasan dan permainan anak lainnya pada teman-temannya. Hasrat untuk menjadi seorang pebisnis tidak pernah berhenti meski beberapa kali ia mengalami kegagalan. Bagaiman a kisahnya, simak cerita singkatnya berikut ini. Dari latar belakang keluarga menengah, ayahnya yang seorang dosen dan ibunya sebagai guru SMP, sebenarnya secara ekonomi Hamzah bukanlah anak yang kekurangan. Namun memang gelora jiwanya untuk berbisnis tidak bisa dihentikan. Dulu ketika masih SD ia berjualan pada temanteman sebayanya sekedar untuk menambah uang saku atau uang untuk jajan. Hamzah sendiri mengaku mulai serius menjalankan sebuah bisnis yaitu ketika ia duduk di bangku SMA waktu itu masih kelas 1. Saat itu ia mencoba peruntungan dengan menjadi penjual pulsa dan pasar targetnya tetap teman-teman di sekolahnya. Selain menjual pulsa, Hamzah juga menjual buku. Kebetulan pamannnya adalah seorang karyawan di sebuah toko buku besar. Ia kemudian melobi pamannya untuk menjadi distributornya dengan memberikan diskon sebesar 30%. Saat itu Hamzah mampu mendapatkan pemasukan sebesar Rp. 950.000 per semester, penghasilan yang lumayan untuk anak SMA kala itu. Perjalanan bisnis seseorang tidak seterusnya berjalan tanpa masalah, setiap bisnis pasti akan ada suatu saat dimana bisnis mengalami keterpurukan. Bisnis yang dijalani Hamzah pun demikian, ketika ia berhasil menjalankan bisnis buku, keuntungannya kemudian ia sisihkan sedikit untuk membuka usaha baru yaitu berjualan pulsa. Dalam berbisnis jual pulsa, ia berlaku sebagai investor, sedangkan yang menjalankan adalah teman SMP nya kala itu. Bisnis pulsa yang dijalankan Hamzah hanya bisa bertahan selama tiga bulan saja. Masalah yang timbul adalah partner bisnisnya sering menggunakan pulsa sendiri dan menggunakan uang modal untuk kebutuhan pribadi. Akhirnya Hamzah memutuskan menutup bisnis pulsanya yang hanya bertahan selama tiga bulan. Tidak mau berhenti pada kegagalan, seperti dikutip dari laman maxmanroe , Rabu (5/7), Hamzah kemudian bangkit lagi dengan berbisnis pin di sekolah. Dengan uang tabungannya, ia kemudian membeli mesin untuk membuat pin dan juga stiker. Ia melihat peluang yang menjanjikan ketika sekolah sering mengadakan even seperti pentas seni, kegiatan OSIS atau acara lainnya. Namun, lagi-lagi ia mengalami kegagalan. Kali ini yang menjadi biang utama kegagalannya adalah ketidakmampuannya menguasai alat untuk memproduksi, sehingga banyak pesanan yang gagal cetak dan bahkan mesinnya pun sampai rusak. Tidak hanya sampai di situ, kegagalan demi kegagalan yang ia alami membuat ayahnya sedikit marah padanya. Menangkap P eluang Bisnis Peluang Setelah beberapa kegagalan dalam bisnisnya Hamzah sedikit merenung dan melakukan introspeksi. Tak mau berlama-lama dalam penyesalan, ia pun kemudian mencoba berbisnis makanan. Ia pun mulai menjual snack, kue atau pizza di sekolahnya. Keuntungan yang dapat ia peroleh saat itu adalah Rp 5 juta. Pada pertengahan kelas 2 SMA, ia mendapatkan peluang bisnis yang lebih besar dan lebih menjanjikan saat ia mengikuti seminar dan komunitas bisnis pelajar dengan judul Community of Motivator and Entrepreneur (COME). Di situ ia bertemu dengan mitra bisnis yang menawarkan franchise bisnis bimbel bernama Bintang Solusi Mandiri. Kebetulan ada salah satu cabang bimbel yang akan di-take over dengan harga jual Rp 175 juta. Tentu saja angka yang cukup besar bagi seorang Hamzah Izzulhaq, namun tidak kurang akal, ia kemudian memberanikan diri meminjam uang sebesar Rp 70 juta pada ayahnya. Dengan modalnya sendiri Rp 5 juta ditambah uang dari ayahnya Rp 70 juta ia bisa mengakuisisi bimbel tersebut dengan kesepakatan kekurangan Rp 100 juta akan ia cicil setiap semester nantinya. Alhasil bisnis bimbelnya berkembang dengan pesat dan mampu menghasilkan nett profit Rp 180 juta per semester. Ia lalu melebarkan sayap bisnisnya di bidang furnitur dengan fokus di bidang sofa bed. Ia pun melegalkan bisnisnya sejak tahun 2011 di bawah bendera CV Hamasa Indonesia dan ia sendiri sebagai direktur utamanya. Perusahaannya pada tahun 2013 mampu meraup omzet Rp 100 juta per bulan dari keseluruhan bisnisnya. z mmc
PERAJIN menyelesaikan pembuatan kereta kencana kuda berbahan kayu jati di UD. Kereta Salak Mekar, Sraten, Gatak, Sukoharjo, Jawa Tengah, Rabu (5/ 7). Perajin membutuhkan waktu sekitar dua bulan untuk menyelesaikan pembuatan kereta kencana tersebut yang dijual dengan harga Rp150 juta. antara foto/ mohammad ayudha
Sukses Berbisnis Berawal dari Angon MedanBisnis – Medan Dunia bisnis adalah dunia bagi mereka yang mau berusaha serta tidak pantang menyerah. Meskipun mengawali usaha tersebut dari hal yang sangat sederhana , namun seorang pebisnis sejati yakin dan terus berjuang hingga akhirnya mencapai kesuksesan. Seorang penjual kambing bernama Andi Nata, mungkin akan membuka mata dan pikiran kita tentang bagaimana mengembangkan bisnis. Dulunya, ia hanyalah seorang pedagang kambing yang terus mengembangkan usaha hingga berhasil mencetak pundi keuntungan lewat bisnis lain seperti layanan catering, properti hingga biro perjalanan. Dengan salah satu usahanya yakni layanan Raja Aqiqah, Andi kini lebih dikenal sebagai seorang entrepreneur kata motivator bisnis. Awal Membangun Usaha Jika rekan-rekan amati kembali, banyak kisah sukses dari pengusaha yang dulunya pernah mengalami kehidupan sulit. Lagilagi, hal tersebut dibuktikan pada kisah Andi Nata. Dulu, ketika masih berada di bangku sekolah, Ia harus berusaha keras agar mendapat beasiswa untuk melanjutkan ke bangku perkuliahan. Bahkan tidak hanya itu, cobaan pernah dialami olehnya ketika sang ayah pendapat
kecelakaan. Di tengah kesulitan untuk meneruskan pendidikan, ia juga harus membantu finansial keluarga utamanya pengobatan sang ayah. “Waktu itu saya baru awal-awal kuliah. Untuk biaya kuliah saja saya mengejar beasiswa. Makanya ketika ada kejadian kecelakaan itu saya mikir kuliah sambil cari duit sebanyak-banyaknya. Pokoknya semua yang menghasilkan uang saya ikuti,” kisahnya seperti dikutip dari laman maxmanroe, Rabu (5/7). Beruntungnya, Andi adalah sosok yang ulet dan cerdas. Ia mencoba berbagai macam cara untuk bisa menyokong keuangan keluarga. Salah satunya yakni dengan mengajar beberapa mata pelajaran di lembaga pendidikan. Dari situlah ia bisa mengumpulkan uang sekitar Rp4 juta per bulan yang digunakan sebagai dana pengobatan ayahnya. Karena tuntutan ekonomi yang terus meningkat, Andi berpikir untuk memper
lebar usaha ke arah yang lebih besar. Melihat potensi kampung halaman, akhirnya di tahun 2008 ia memberanikan diri membuka usaha dagang kambing. Dengan modal sebesar Rp8 juta yang didapat dari hasil pinjaman keluarga, ia membeli 5 ekor kambing. Namun siapa sangka, masalah kembali muncul karena niat untuk mengembangbiakkan justru sirna akibat kematian salah seekor kambing miliknya. Pada waktu itu ia menyadari bahwa ilmu yang dia miliki belum terlalu banyak. Oleh karena itu Andi memutuskan untuk berguru ke sejumlah tempat utamanya peternakan kambing di kawasan Cirebon, Garut dan Wonosobo. Inilah awal mula perkembangan bisnis milik Andi. Dengan ilmu yang telah tidak, perlahan peternakan kambing miliknya berkembang. Bahkan setelah setahun, peternakan yang diberi nama Farm Maju Bersama, mampu pengembangbiakan hingga 250 ekor kambing. Peng embangan Bisnis engembangan Tahap berikutnya Andi mencoba melakukan diversifikasi usaha, lewat jasa aqiqah. Tanpa disangka, jasa yang ia buka tersebut langsung mendapat sambutan positif dari konsumen. Bahkan jumlah pesanan yang masuk bisa dibilang melebihi kapasitas.
“Tapi justru jadi masalah. Waktu itu semua permintaan saya sanggupi. Akhirnya saya cari hewan kurban kemana-mana sampai istirahat kurang. Setelah itu saya ambruk dan sakit dua minggu. Dari situ saya belajar bahwa kita tidak boleh rakus dalam mengejar rezeki,” ungkap Andi. Jasa Raja Aqiqah akhirnya mengantar Andi sebagai seorang pengusaha sukses yang terus haus untuk mencari ilmu dan pengembangan bisnis. “Saya selalu ingin mencari tantangan baru. Belajar dari kegagalan, jangan lalu putus asa. Belajar dan meningkatkan kemampuan diri itu penting demi mengembangkan usaha,” ucap Andi. Saat ini, pemenang Wirausaha Muda dalam program UI Young & Smart Entrepreneur Program 2009 tersebut tidak hanya aktif menjalankan bisnis namun juga menjadi pembicara di banyak workshop UKM. Bahkan dirinya sempat menjadi salah satu pembicara di 18 kota yang diadakan Kementerian Koperasi dan UKM pada 2015 silam. Ilmu serta semangat yang ia miliki, selalu ingin ia bagikan agar dapat bermanfaat tidak hanya bagi diri sendiri namun bagi banyak pemuda Indonesia lainnya. “Saya selalu membagi ilmu kewirausahaan kepada khalayak banyak agar mereka bisa sukses dan bahagia di kehidupannya kelak,” tegasnya. z mmc
Sukses dengan Karyawan Anjal dan Remaja DO MedanBisnis – Medan Menjadi seorang yang berhasil dalam dunia bisnis dengan segala proses pahit dan getir dunia bisnis pasti merupakan kebanggaan tersendiri. Kebanggaan untuk diri sendiri maupun untuk orang-orang terdekat yang selalu mendampingi dalam mencapai kesuksesan. Dan akan semakin membanggakan dan lebih mulia lagi ketika sudah mencapai pada kesuksesan namun tetap memegang teguh prinsip tolong menolong kepada sesama. Begitulah kira-kira apa yang terjadi pada Tirta Air Mandira Hudhi, seorang pemuda yang berhasil mengembangkan bisnis dengan omzet puluhan juta namun tetap memiliki sifat mulia dengan menolong anak-anak jalanan. Ia tidak hanya menikmati kesuksesan yang ia peroleh untuk dirinya sendiri, namun Tirta bersedia berbagi kesuksesan yang ia peroleh untuk anak jalanan dan anak-anak yang tidak lulus SMP dan SMA. Di bawah ini adalah kisah selengkapnya perjalanan bisnis Tirta Air Mandira Hudhi sampai memiliki 82 karyawan dari 19 toko yang ia kelola. Tirta Air Mandira Hudhi adalah seorang mahasiswa kedokteran, salah satu faktor Tirta
dalam memulai bisnisnya adalah karena tingginya kebutuhan biaya kuliah kedokterannya. Selain itu memang Tirta juga memiliki prinsip berbisnis untuk mencari uang, sedangkan ketika besok menjadi dokter, ia tidak berpikir uang lagi saat menolong orang lain. Keinginannya ini ternyata terkabul dengan berbisnis laundry sepatu. Untuk memulai bisnis nya ini, pada awalnya Tirta memulai menjalankan bisnis nya bertempat di emperan tempat kostnya. Sebenarnya sebelum membuka jasa laundry sepatu, ada beberapa bisnis yang pernah ia coba namun mengalami kegagalan. Dulu ia pernah berbisnis di bidang IT, namun menurut Tirta itu kurang menjanjikan. Kemudian ia beralih berbisnis jual sepatu, namun sayang sekali bisnisnya itu gagal, bahkan ia mengalami kegagalan dua kali. Dengan kegagalan bisnis menjual sepatu tersebut, Tirta tidak ingin berhenti begitu saja. Ia terus memutar otak bagaimana caranya agar bisa mendapatkan uang tambahan untuk membeli buku kuliah kedokteran yang memang mahal. Akhirnya Tirta pun tetap berusaha
menjual sepatu koleksinya, nah agar sepatu koleksinya lebih memiliki nilai jual tinggi, sepatu tersebut dibersihkan terlebih dahulu. Kemudian sisa pembersih sepatu tersebut ia simpan yang beberapa hari kemudian ada beberapa teman yang nitip sepatu untuk dibersihkan juga. Dari beberapa teman yang titip tersebut, seperti dikutip dari laman maxmanroe, Rabu (5/7), kemudian Tirta Air Mandira Hudhi mulai berani membuka jasa laundry sepatu. Ia pun kemudian membuka jasa laundry sepatu yang ia jajakan melalui Kaskus dengan membawa nama Shoes And Care. Pelanggan pun mulai berdatangan, bahkan dalam sebulan ia berhasil mendapatkan orderan untuk membersihkan 30 pasang sepatu. Setelah berhasil meraih konsumen melalui Kaskus, ia pun melanjutkan strategi bisnisnya melalui media sosial, tak tanggungtanggung ia mulai promosi di tiga #media sosial sekaligus yaitu di Facebook, Instagram, Twitter, dan di tambah lagi satu website. Dan ternyata cara yang dilakukan Tirta ini sangat manjur, bahkan omzetnya pun berhasil naik empat kali lipat. Bisnis Tirta pun
semakin besar dan makin berkembang yang hingga kini mencapai 19 outlet dan bahkan ada yang berada di Singapura. Kondisi tersebut mau tidak mau membuat Tirta merekrut karyawan untuk melancarkan bisnisnya. Dalam merekrut karyawan, Tirta lebih banyak memakai anak-anak jalanan dan anak yang tidak lulus SMP dan SMA. Ini ia lakukan semata untuk menolong mereka yang kesulitan dalam mencari pekerjaan dengan latar pendidikannya. Untuk omzet yang didapatkan, Tirta Air Mandira Hudhi mengaku masing-masing outlet memiliki besaran yang berbeda, mulai dari Rp10 juta sampai Rp25 juta. Untuk karyawan yang dipekerjakan, saat ini ia memiliki 82 karyawan yang rata-rata mereka tidak lulus SMP dan SMA bahkan yang di Jakarta malah tidak sekolah. Mereka yang bekerja di outlet Jakarta itu adalah 7 orang anak jalanan yang memang tidak sekolah. “Hampir semua yang kerja di Shoes And Care itu, jujur ga lulus SMA semua, ada yang enggak lulus SMP juga. Ini prinsip pribadi saya, memberi kesempatan orang-orang yang enggak bisa kerja di kantoran,” begitu terangnya. z mmc
Lokalisasi Konten untuk Menangi Persaingan MedanBisnis – Medan Layanan streaming online terutama untuk tayangan video dan film adalah salah satu jenis konten yang paling banyak dicari saat ini. Sebagai buktinya, layanan Netflix berhasil mendapat keuntungan yang luar biasa besar dari layanan streaming filmnya. Namun salah satu fakta yang harus diperhatikan oleh kreator konten maupun pengembang layanan streaming online adalah, ternyata masyarakat saat ini terutama yang berada di kawasan Asia lebih menyukai konten lokal di banding konten asing. Ini terlihat dari bagaimana Netflix menyediakan ruang khusus yang berisi berbagi konten lokal untuk beberapa negara tertentu seperti Korea dan Jepang. Tren Konsumen A sia Asia Meskipun konten yang berasal dari
Amerika masih menempati posisi atas secara global, namun peningkatan permintaan untuk konten lokal di beberapa negara juga menunjukkan grafik naik yang signifikan. Sebagai contoh Korea Selatan adalah negara yang kental dengan unsur industri hiburan. Di negara tersebut industri hiburan bahkan menjadi salah satu penyumbang neraca keuangan yang terbesar dibanding industri lain. Di negara tersebut, seperti dikutip dari laman maxmanroe, Rabu (5/7), ada beberapa layanan Sharp Pooq dan iQiyi yang memfokuskan untuk mengembangkan dan menyajikan berbagai konten lokal. Konten tersebut antara lain berbentuk reality show atau drama yang sangat booming di berbagai negara termasuk Indonesia. Untuk layanan iQiyi sendiri, konten yang ditawarkan adalah konten lokal mandarin. Tidak hanya video atau film
bergenre modern, layanan streaming online ini juga menyediakan berbagai film drama kolosal dengan tampilan pertarungan kung fu ala negeri Tiongkok. Inilah fakta yang disadari oleh banyak pengembang layanan streaming online yang berasal dari luar Asia. Terutama pengembang dari Amerika, sudah mulai memahami bahwa konten lokal mempunyai kekuatan yang tidak bisa disandingkan dengan konten asing. Ada kalanya konten asing memang bisa menarik perhatian dalam jumlah besar. Namun untuk keberlanjutan di sebuah negara tertentu, konten lokal masih menempati posisi pertama. Selebritis Online Sebagai contoh lain, kita bisa melihat layanan streaming live seperti Showroom dan V – Live Broadcasting. Berbeda dengan penyedia layanan
streaming film on demand, layanan streaming yang satu ini lebih diperuntukkan bagi personal yang memang tertarik untuk mengaktualisasikan diri lewat konten video. Cara seperti ini sudah mulai populer di Indonesia, baik menggunakan media sosial Facebook, Instagram atau yang berbasis aplikasi seperti Bigo. Layanan seperti ini, di Korea serta Jepang lebih didominasi oleh para idola bergenre pop serta selebritis. Inilah mengapa tidak terlalu sulit bagi pemilik konten untuk mengembangkan basis pemirsa karena sebelumnya memang sudah mempunyai penggemar baik itu yang berasal dari media sosial atau sarana online lainnya. Selain itu, kelebihan dari layanan live streaming adalah mampu menjalin hubungan yang lebih dekat antara idola dengan penggemar. Komunikasi yang terjadi ini, bisa berasal dari
komentar yang masuk atau bentuk komunikasi lain selama sesi live streaming berlangsung. Dari data yang dihimpun layanan marketing on App Annie, menyebut bahwa ada beberapa tips yang bisa digunakan memaksimalkan potensi streaming online yang saat ini sedang menjadi hits di kalangan masyarakat. Yang pertama adalah terkait dengan perangkat dan platform. Untuk bisa melakukan streaming online sebenarnya saat ini sudah cukup mudah. Hanya berbekal perangkat smartphone yang mendukung live streaming, tidak sudah bisa melakukan. Namun yang perlu diperhatikan adalah bagaimana kita memperhatikan beberapa detail seperti orientasi layar saat melakukan live streaming . Menggunakan orientasi landscape, dapat memberi pandangan yang lebih jelas serta menarik bagi pemirsa. Selain
itu, gunakan juga platform yang menawarkan berbagai fitur unik seperti virtual avatar atau fitur gift.’ Yang kedua adalah untuk terus mengembangkan teknologi dalam tayangan live streaming kita. Saat ini sudah ada penerapan teknologi seperti Augmented Reality serta Facial Recognition yang bisa menambah keseruan dalam live streaming tersebut. Bahkan beberapa aplikasi yang mengkhususkan konten video bernyanyi, memberi fitur tambahan untuk mengontrol suara agar terdengar lebih baik. Yang terakhir jangan lupa untuk menumbuhkan interaksi yang aktif dengan pemirsa lewat beberapa upaya seperti membuat kuis, atau event secara offline. Untuk kreator konten yang sudah populer, hal semacam ini sangat banyak dilakukan agar penggemar atau pemirsa bisa merasa lebih dekat dan dihargai.z mmc
8
ACEH BISNIS
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Ek Jaw Ekoo Hendr Hendraa
Kamis, 6 Juli 2017
PELANTIKAN GUBERNUR ACEH PRESIDEN Joko Widodo (kanan) memberikan ucapan selamat kepada Gubernur Aceh Irwandi Yusuf (kelima kiri) dan Wakil Gubernur Nova Iriansyah (keenam kiri) seusai pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan di DPR Aceh, Banda Aceh, Rabu (5/7). Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana memanfaatkan waktu transit di Aceh sebelum melanjutkan perjalan menuju Turki untuk memberikan ucapan selamat kepada Gubernur dan wakil Gubernur Aceh yang baru.
antara foto/ampelsa
Memacu Pertumbuhan Ekonomi Aceh
Irwandi Belajar dari Kekurangan Terdahulu dedi irawan MedanBisnis –Banda Aceh Gubernur Aceh Irwandi Yusuf menyatakan, selama ini pertumbuhan ekonomi Aceh masih sangat kurang baik. Hal itu dikarenakan belum berkembanganya industri di provinsi itu.
IBI Gelar Pemeriksaan Kesehatan Perempuan indra
MedanBisnis –Kualasimpang Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Aceh Tamiang menggelar pemeriksaan kesehatan IV A dan Papsmear bagi kaum perempuan yang dipusatkan di Polindes Kampung Matang Ara Aceh, Kecamatan Manyak Payed,Aceh Tamiang, Rabu (5/7). Ketua IBI Aceh Tamiang Yusniar dalam sambutannya mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dalam rangka memperingati HUT ke- 66 IBI dan Hari Bidan Internasional tahun 2017 yang akan diperingati 24 Juni 2017. Yusniar mengatakan, bidan merupakan tenaga kesehatan strategis dalam pelayanan kesehatan di Indonesia khususnya Kabupaten Aceh Tamiang dengan memberikan pelayanan kesehatan pada ibu dan anak, keluarga berencana serta kesehatan reproduksi. “Tentunya sesuai komitmen bidan dalam pembangunan kesehatan di Indonesia,” ujarnya. Sementara itu, Camat Manyak Payed Wan Irwansyah dalam kesempatan tersebut menyampaikan, pihaknya sangat mendukung kegiatan ini terlebih lagi manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat kecamatan Manyak Payed dengan pemeriksaan kesehatan secara gratis. “Pemeriksaan kesehatan sangat penting, karena mencegah penyakit terutama penyakit tidak menular seperti kanker payudara dan kanker servicks,” ujarnya seraya mengatakan, melalui program tersebut juga dapat menumbuhkembangkan pengetahuan masyarakat terhadap penyakit tidak menular. Oleh karena itu, pihaknya mengharapkan juga agar kegiatan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat di Kecamatan Manyak Payed dapat dilakukan secara berkelanjutan,"minimal dalam setahun bisa dilaksanakan dua kali,” harap Irwansyah. Dalam acara tersebut turut hadir Kepala Dinas Kesehatan Aceh Tamiang dr Fajri, unsur Muspika Manyak Payed, para Datok Penghulu, para bidan desa serta tokoh masyarakat. z
Pemkab Abdya Salurkan Santunan Gizi Bayi yusnizar
MedanBisnis –Blangpidie Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) sejak beberapa hari yang lalu mulai menyalurkan santunan gizi bayi untuk para orang tua. Selain itu, pemerintah juga menyalurkan santunan kematian kepada para ahli waris yang tersebar di sembilan kecamatan di kabupaten tersebut. Kepala Bagian Kesra dan Ekonomi Setdakab Kabupaten Abdya Masnijar kepada wartawan kemarin mengatakan, penyaluran dana santunan gizi bayi dan santunan kematian dilakukan sesuai jadwal yang telah ditentukan dan akan berakhir masa penyaluran hingga 7 Juli 2017. Menurutnya, penyaluran dilakukan di Dinas Keuangan Abdya. Dia menjelaskan, sebelum mendatangi Dinas Keuangan, sebaiknya penerima dana dimaksud bisa melihat dulu nama-nama penerima di Bagian Kesra Kantor Bupati Kabupaten Abdya. “Artinya, jangan ke keuangan dulu, karena ada juga yang belum bisa dicairkan kedua santunan dimaksud,” katanya. Kepada orang tua bayi dan ahli waris yang menerima dana itu supaya bisa melengkapi bon faktur pengunaan dana yang akan diterima, termasuk harus membawa KTP asli ahli waris atau orangtua. Kemudian membawakan materai Rp 6.000 sebanyak tiga lembar. Dikatakan, santunan kematian untuk tahun ini tersedia sebesar Rp 1,5 miliar atau hanya bisa membayar sebanyak 420 ahli waris dari total ahli waris sebanyak 1.220 yang tersebar di seluruh kecamatan. Kemudian anggaran untuk santunan gizi bayi tersedia sebesar Rp 1 miliar000. Dari 1.553 bayi yang bisa terbayar sebanyak 1.000 bayi saja. Dikatakan, santunan gizi bayi diberikan sebesar Rp1.000.000 setiap bayi. Sementara santunan kematian diberikan bervariasi, mulai dari Rp2,5 juta hingga mencapai Rp5 juta. "Yang belum terbayar tahun ini, kemungkinan akan dibayar pada tahun depan jika anggaran tersedia," kata dia. z
“Belum adanya dukungan industri membuat Aceh sampai saat ini belum menjadi daerah maju,”ujar Irwandi usai pelantikan Irwandi Yusuf dan Nova Iriansyah sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh periode 2017-2022 di gedung DPRA, Rabu (5/7). Ia menyatakan, peran ekonomi sektor swasta belum begitu berkembang di Aceh, investasi dan industri masih belum mencapai tingkat yang kita harapkan. “Saat ini, kita sangat rawan krisis energi dan pangan, serta pembangunan infrastruktur di Aceh yang belum merata,” ungkapnya. Padahal, katanya, potensi kekayaan
alam Aceh masih begitu besar untuk dikelola secara maksimal, tapi sangat disayangkan sumber daya yang cakap masih sangat terbatas. Bahkan, tambahnya, tingkat kesehatan anak dan ibu kita masih berada di bawah dibandingkan dengan provinsi lainnya di Indonesia. “Semua itu merupakan problem nyata Aceh saat ini,” terangnya. “Semua itu sebuah kenyataan. Kemana pun pandangan kita lihat, banyak pekerjaan yang harus kita lakukan. Banyak persoalan yang harus diselesaikan untuk memajukan Aceh ke depan,” katanya lagi. Tentu saja, ekonomi Aceh harus dibangun kembali dengan konsep yang tepat,
dengan mempertimbangkan potensi ekonomi di kawasan Selat Malaka, dan Asia Tenggara, bahkan dunia yang lebih luas. “Untuk itu, kita harus siap mendongkrat ekonomi, dengan membuka lapangan kerja, membangun infrastruktur seperti jalan, jembatan dan pembagunan lainnya, itu untuk memperkuat pondasi ekonomi Aceh ke depan,” tambahnya. “Kita harus mempersiapkan kesediaan pangan dan energi yang ramah lingkungan agar mampu terus menopang masyarakat Aceh dari generasi ke generasi,” kata Irwandi lagi. Belaj ar dari Kekur angan Belajar Kekurangan Belajar dari kekurangan dan kesalahan masa lalu serta pengalaman pemimpin Aceh terdahulu, Irwandi berkomitmen memacu pembangunan sehingga Aceh menjadi lebih baik. Bersama Nova Iriansyah, Irwandi berkomitmen transparan dan akuntabel
dalam semua proses pembangunan di Aceh. “Ulama, tokoh masyarakat, parpol dan semua masyarakat akan dilibatkan dalam pembangunan nantinya,” paparnya. Selain itu, Irwandi menambahkan, dengan kehadiran presiden ke Aceh di hari pelantikan telah memberi warna khusus dan menjadi sebuah penghormatan kepada rakyat Aceh. “Baru kali ini melakukan hal tersebut (Presiden hadir saat pelantikan kepala daerah) dan tidak di daerah lain. Aceh menjadi sesuatu dalam hatinya,” katanya. Dia juga menyebutkan, setahun yang lalu ia telah berjumpa dengan Jokowi dan melaporkan bahwa dana Otonomi Khusus akan berakhir pada tahun 2022. Sementara Aceh masih memiliki banyak kekurangan. “Untuk itu, kami telah meminta agar dana Otsus diperpanjang sehingga proses pembangunan Aceh bisa terus digenjot,” pungkasnya. z
Kucurkan Stimulus untuk UMKM sugito tassan
MedanBisnis –Lhokseumawe Pemerhati sosial kemasyarakatan H Muzakkir Ibrahim mengingatkan kepada Gubernur Aceh Irwandi Yusuf dan Wakil Gubernur Nova Iriansyah agar program prioritas tidak perlu banyak, pasalnya jika banyak program prioritas justru akan mensirnakan esensi dan makna. Yang perlu dilakukan percepatan dan dijadikan salah satu program prioritas adalah memperkuat dan mengucurkan stimulus untuk pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), soalnya unit usaha itu akan mempercepat pertumbuhan perekonomian masyarakat Aceh yang terpuruk. “Tidak perlu banyak program prioritas yang dituangkan dalam Rencana Program
Jangka Menengah (RPJM) Pemerintah Aceh dibawa Irwandi Yusuf dan Nova Iriansyah, jadikan salah satu program prioritas adalah kucurkan anggaran yang cukup untuk kembangkan UMKM di Aceh, karena unit usaha itu menjadi salah satu untuk melakukan percepatan terhadap perekonomian masyarakat Aceh yang kian terpuruk saat ini,” ungkap Muzakkir Ibrahim yang juga advokat dan konsultan hukum, Rabu (5/7). Di samping itu, program prioritas yang sangat esensial bagi Pemerintahan Aceh ke depan selain pengembangan UMKM untuk mendorong masyarakat enterpreneurship adalah bidang pendidikan, infrastruktur perhubungan darat, udara, dan laut. “Hal tersebut sangat penting dituangkan dalam RPJM Pemerintahan Irwandi
Yusuf dan Nova Iriansyah, jangan tuangkan RPJM yang muluk-muluk pada akhirnya kececer dan tidak ter-cover dalam pembangunan lima tahun kedepan, makanya dibutuhkan keahlian dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan tidak berdasarkan selera tim sukses, tapi berdasarkan kajian untuk kesejahteraan masyarakat Aceh secara menyeluruh,” ungkapnya. Selain itu, Muzakkir Ibrahim juga mengingatkan agar Pemerintahan Aceh selama lima tahun mendatang menghentikan seluruh bentuk bantuan sosial yang sangat tidak mendidik, yang malah memunculkan pemborosan keuangan negara dan sarat dengan aroma korupsi. “Hilangkan bantuan social, karena bantuan sosial itu sesungguhnya tidak mendidik masyarakat, malah sebaliknya
munculkan pemborosan keuangan negara dan sarat dengan aroma korupsi, pengalaman selama ini bantuan sosial tidak berdampak positif bagi masyarakat, malah masyarakat lebih konsumtif dan tidak kreatif,” katanya. Satu hal, kata Muzakkir lagi, rakyat harus dijadikan raja dalam pelayanan kesehatan dan menumbuhkan rasa cinta dan bangga kepada ke-Aceh-an. Begitu juga Pemerintah Irwandi Yusuf dan Nova Iriansyah agar mampu mendisplinkan dan mengendalikan petugas Aparatur Sipil Negara (ASN) secara efektif diseluruh level pemerintahan. Harapan lain yang dimunculkan Muzakkir Ibrahim adalah jadilah pemimpin yang efektif, arif, adil, jujur dan melindungi seluruh rakyat dari kesewenangwenanan penguasa. z
Petani Keluhkan Kelangkaan Pupuk Sering Terjadi yusnizar
MedanBisnis –Blangpidie Sebagian petani di wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengeluhkan kondisi sering terputusnya dan kelangkaan pupuk di daerah itu. Akibatnya, petani harus mencari pupuk hingga keluar daerah untuk memenuhi tanaman padi dan sayuran mereka. Seorang warga Kecamatan Lembah Sabil, Boyhaqi kepada MedanBisnis, Selasa (4/7) mengaku, ketersediaan pupuk di Abdya bukannya tidak ada. Tetapi ketika petani membutuhkan saat itu pupuk tidak ada di pasaran. Namun ketika tidak diperlukan pupuk malah tersedia. Artinya, stok pupuk di Kabupaten Abdya sering terputus. Menurutnya, pupuk dimaksud adalah Urea dan Phonska (NPK) yang sering tidak ada di sejumlah tempat di kabupaten itu. Kecuali pupuk-pupuk yang disediakan oleh dana gampong sudah disalurkan beberapa waktu yang lalu kepada penerimannya. Tapi bagi masyarakat yang tidak kebagian, saat membutuhkan pupuk terpaksa harus mencari hingga keluar Abdya. "Karena kelangkaan dan sering terputusnya pupuk di Abdya saya malah harus memesannya hingga ke Banda Aceh dan Aceh Besar. Ya dari pada tanaman sayuran atau padi saya
tidak tumbuh dengan baik terbaik saya harus membeli keluar daerah," sambungnya. Selain itu katanya, sering terputusnya penyaluran pupuk di Abdya malah ada informasi ketika akan datang pupuk ketempat penjualan pupuk di kecamatan. Saat itu ratusan masyarakat menunggu berjama-jam di kios penjualan itu. Mereka rela menunggu lama demi mendapatkan pupuk. Dan kejadian itu sering terjadi di kabupaten ini. "Sebelum lebaran kemarin, ada ratusan masyarakat harus menunggu lama ditempat penjualan pupuk demi mendapatkan satu zak pupuk. Bahkan sangat disayangkan ketika ditunggu malah pupuk tidak sampai," katanya lagi. Pendapat yang sama dikatakan seorang petani di Kecamatan Susoh, Amiruddin kepada MedanBisnis, Rabu (5/7). Menurutnya, supaya pupuk tidak sering putus di Kabupaten Abdya, peran pemerintah sangat dibutuhkan. Artinya, pemerintah harus mengetahui kemana saja pupuk-pupuk itu disalurkan karena ada informasi pupuk yang semestinya untuk Abdya malah dijual keluar daerah lain. "Mungkin pemerintah hanya mengetahui berapa total pupuk saja untuk daerah kita. Tapi hanya sebatas itu saja. Namun kemana pupuk itu dibawa saya rasa pemerintah tidak mengeta-
huinya. Seharusnya itu yang diperlukan untuk mengatasi kelangkaan dan sering terputusnya pupuk," kata warga itu. Seorang penjual pupuk di Kabupaten Abdya yang tidak mau ditulis namanya mengakui,
kalau Abdya sering mengalami kelangkaan pupuk. Itu semua disebabkan peran pemerintah dalam mengontrol pupuk tidak 100% serius. Artinya, kalau pemerintah serius mungkin pupuk selalu tersedia dengan
ANTISIPASI SERANGAN HAMA BURUNG
baik di kabupaten itu. "Ya, karena sering terputusnya pupuk saya tidak lagi menjual pupuk kecuali pupuk-pupuk yang mudah diperoleh saja tetap saya jual seperti biasa," kata pedagang pupuk tersebut. z
antara foto/syifa yulinnas
PETANI mengawasi tanaman padi dari serangan hama burung pipit di area Persawahan Desa Tempok Teungoh, Kecamatan Julok, Aceh Timur, Aceh, Rabu (5/7). Petani di kawasan itu terpaksa mengeluarkan biaya tambahan untuk membeli jaring guna menutupi tanaman padi siap panen agar terhindar dari serangan hama burung.
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Ek Jaw Ekoo Hendr Hendroo
Pendapatan Masalah Utama Daya Beli Masyarakat indra Anggota DPRK AcehTamiang Fraksi Partai Aceh menilai Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Aceh Tamiang tahun 2016 belum mampu meningkatkan daya beli masyarakat, atau pertumbuhan ekonomi hanya dinikmati kelompok ekonomi menengah keatas. Sedangkan ekonomi menengah menengah kebawah masih kurang terasa dampaknya. Terkait hal tersebut, Wakil Bupati Aceh Tamiang Iskandar Zulkarnaen, Rabu (5/7) dalam Rapat Pertanggungjawaban APBK 2016 di hadapan anggota dewan menjelaskan, bahwa salah satunya disebabkan kenaikan harga yang tidak diimbangi dengan kenaikan pendapatan masyarakat, sehingga saat harga barang melambung tinggi, daya beli masyarakat langsung menurun. "Turunnya harga jual komoditi pertanian seperti karet, sawit, pinang, dan sebagainya yang sebelumnya pernah menjadi komoditi primadona di bidang perkebunan global, cukup berpengaruh terhadap penghasilan petani kita," papar Iskandar. Kemudian kenaikan harga juga disebabkan oleh adanya kenaikan tarif dasar listrik dan bahan bakar minyak (BBM). Lebih dari 7% masyarakat Tamiang berpenghasilan menengah, bahkan rendah. “Sehinggga jika ada gejolak kenaikan harga barang mereka belum siap mengantisipasinya," ujar Wabup. Menurutnya, hal tersebut juga berdampak pada kondisi kemismikanan masyarakat Aceh Tamiang yang terlihat semakin meningkat berdasarkan data statistik tahun 2015 pertumbuhan ekonomi Aceh Tamiang 2,87% meningkat dari tahun 2014 dengan laju pertumbuhan 2,38%. "Peningkatan pertumbuhan diyakini berlanjut pada tahun 2016," ujar Iskandar. Masih data BPS, lanjut Iskandar Zulkarnaen, jumlah penduduk miskin tahun 2015 sebesar 40.380 jiwa dan terjadi peningkatan sebesar 500 jiwa di tahun 2016 sehingga menjadi 40.880 jiwa. "Jumalh penduduk miskin mengalami peningkatan yang disebabkan meningkatnya jumlah penduduk tahun 2015 sebesar 278.234 menjadi sebesar 282.921 jiwa sehingga terjadi peningkatan 4.687 jiwa. Namun bila dibandingkakan dengan tingkat kemiskinan pada dua tahun terakhir terjadi penurunan sebesar 0,06% dengan angka kemiskinan di tahun 2015 sebesar 14,57% dan menurun di tahun 2016 menjadi 14,51%,"jelas Iskandar. Pemerintah Aceh Tamiang, melalui program dan kegiatan serta alokasi belanja yang direalisasikan sudah mencapai tujuan RKPD yakni peningkatan kesejahteraan rakyat secara efektif. Anggaran khusus untuk penanggulangan kemskinan tahun 2015 sebesar Rp 98,5 miliar. Anggaran tersebut terbagi dalam beberapa program dan kegiatan diantaranya pemgembangan perumahan, pelayanan kesehatan penduduk miskin, perbaikan gizi, pengenbangan lembaga ekonomi pedesaan, pemberdayaan fakir miskin, komunitas adat terpencil (KAT) dan penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) lainnya, serta anggaran lain yang tidak langsung menyentuh masyarakat miskin tetapi berperan dalam penanggulangan kemiskinan. Namun, kata Wabup, dengan keterbatasan anggaran yang hanya menyentuh sebagian kecil masyaralat miskin dan belum mampu mengurangi tingkat kemiskinan secara signifikan. "Pemkab Aceh Tamiang berusaha untuk tetap berupaya meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat meskipun masih banyak kendala yang dihadapi," ujarnya. Dalam acara tersebut, selain dihadiri 16 orang anggota DPRK, juga hadir empat orang kepala SKPK, dan beberapa pegawai dari sejumlah badan, dinas dan kantor, serta pimpinan DPRK Juanda yang langsung sebagai pemimpin rapat. z
sugito tassan Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Infantri Agus Firman Yusmono membuka program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke -99 di Kabupaten Gayo Lues dengan membuka jalan sepanjang 6.500 meter untuk pengembangan akses hasil pertanian masyarakat, Rabu (5/7). Dalam kesempatan itu, Kolonel Agus Firman Yusmono memberikan arahan kepada prajurit TNI yang sedang bertugas untuk program TMMD agar selalu tepati jiwa juang tinggi dan semangat pengabdian pada masyarakat dan bangsa serta Negara Indonesia. “Tugas pengabdian kepada masya-
BUKA TMMD
rakat, bangsa dan Negara Indonesia harus dijalankan dengan penuh keikhlasan serta memiliki jiwa juang yang tinggi, berikan kenyamanan bagi masyarakat dan kembangkan akses kerja secara bersama, karena sector pertanian bias membantu masyarakat meningkatkan kesejahteraannya, makanya dengan dibukanya jalan sepanjang 6.500 meter bisa membantu petani mengangkut hasil pertanian dengan mudah,” katanya. Di samping itu Danrem 011 Lilawangsa Kolonel Inf Agus Firman Yusmono menitipkan pesan, upaya TNI khususnya prajurit TNI Kodim 0113/Gayo Lues jajaran Korem 011/Lilawangsa dalam melaksanakan kegiatan TMMD selama 30 hari ke
Puluhan Rumah di Langsa Timur Terendam
Aceh Tidak Boleh Terpuruk dalam Konflik “Saat ini yang harus dipikirkan oleh pemimpin Aceh adalah bagaimana sumber daya alam dan sumber daya manusia diarahkan pada pembangunan Aceh ke depan," kata dosen IAIN Zawiyah Cot Kala Langsa Amiruddin Yahya, kepada MedanBisnis, Rabu (5/7). Ia menjelaskan, Aceh memiliki sumber daya alam dalam katagori banyak, tentu kondisi ini patut disyukuri karena ini pemberian Allah SWT. Potensi tersebut harus dikelola dan dikembangkan untuk menyongsong masa depan yang lebih baik dan bermartabat bagi rakyat Aceh secara keseluruhan. “Tantangan global saat ini adalah berkaitan dengan kemiskinan, kesehatan dan pendidikan. Fokus pada aspek ini sangat penting dalam memajukan Aceh. Jika tantangan tersebut dapat diatasi dengan baik maka kemakmuran, kesejahteraan dan keadilan akan tercipta dengan sendirinya. Meskipun aspek aspek lain harus menjadi perhatian. Sebab, berbicara pembangunan harus dalam semua as-
pek, tidak partial,” paparnya. Kata Emi - panggilan akrab Amiruddin Yahya, belajar dari sejarah bahwa Aceh kaya dengan sumber daya alam dan kaya dengan tokoh-tokoh heroik yang melawan kolonial Belanda, cendiakiawan dan ilmuan. Dalam memajukan Aceh, sebenarnya dapat dikelola semangat dan sikap heroik serta nasionalisme yang mengalir dalam diri orang Aceh untuk memikirkan tentang kemajuan daerahnya. Dalam hal ini dapat dilakukan secara kolektif kolegial dan saling bergandengan tangan membangun dan memajukan Aceh Baru untuk kepentingan rakyat Aceh. Sense of belonging yang ada pada pribadi rakyat Aceh harus dipertahankan dan digunakan untuk membangun Aceh baru. "Kini saatnya Aceh bangkit dan terus membenahi diri untuk mencapai kemakmuran dan keadilan bagi seluruh rakyat Aceh," ungkapnya. Karenanya, sambung tokoh muda Langsa ini, pemimpinpemimpin Aceh harus mengarahkan visinya dan tenaganya untuk
m syafrizal
MedanBisnis –Langsa Puluhan rumah di Gampong Meurandeh, Kecamatan Langsa Timur terendam air, yang disebabkan luapan air karena parit disekitar perumahan warga tidak mampu menampung debit air yang terlalu besar akibat diguyur hujan lebat. Kepala BPBD Kota Langsa Rinaldi Aulis, kepada MedanBisnis, Rabu (5/7) mengatakan, kejadian itu terjadi pada Selasa (4/7) malam sekitar pukul 21.00 WIB, di mana saat itu hujan mengguyur Kota Langsa sangat lebat, sehingga air meluap ke pemukiman warga. "Sekitar 20 rumah warga Gampong Meurandeh yang terendam air, karena parit disekitar pemukiman warga tidak mampu menampung debit air hujan yang terlalu besar," ujarnya. Ia menjelaskan, peristiwa itu diketahui pihaknya setelah mendapat laporan dari warga. Pascalaporan itu, dirinya langsung memerintahkan Tim Reaksi Cepat (TRC) penanggulangan bencana untuk mengecek langsung ke lokasi. Sesampainya di lokasi, kata Rinaldi, TRC langsung membuat tanggul darurat sementara dari kantong pasir tindakan untuk menanggulangi luapan air tersebut. "Pembuatan tanggul darurat itu dilakukan dengan mengerahkan regu TRC dan bencana sebanyak 20 personel di bawah komando Kasie Kedaruratan," jelasnya. Kemudian, pihaknya memperbaiki tanggul itu dengan sebaik mungkin, hal ini untuk mewaspadai jika adanya hujan susulan seperti yang terjadi pada malam kemarin. "Saya minta kepada keuchik dan warga gampong setempat untuk mewaspadai jika terjadinya luapan air kembali, mengingat saat ini cuaca masih ekstrim dan dikhawatirkan pada beberapa hari ke depan akan terjadi hujan," pungkasnya. z
istiadat masyarakat setempat serta dapat melakukan komunikasi secara konstruktif dengan masyarakat. “Berikan yang terbaik untuk masyarakat tentunya masyarakat akan memberi yang terbaik untuk TNI, cintai masyarakat maka masyarakat akan mencintai TNI,” ujarnya. Maka dari itu, sambung Danrem, program TMMD yang dilaksanakan hari itu hingga 30 hari ke depan, kiranya tepat sasaran dan mampu memberikan manfaat kepada masyarakat, terutama terhadap pembukaan jalan sepanjang 6.500 meter, yang nantinya akan membuka peluang terhadap peningkatan perekonomian masyarakat, terutama pada sentra perkebunan dan pertanian. z
DANREM 011/Lilawangsa Kolonel Inf Agus Firman Yusmono didampingi Bupati Gayo Lues saat membuka program TMMD ke–99 di Kabupaten Gayo Lues, Rabu (5/7).
MedanBisnis – Langsa Semua daya yang ada di Aceh harus benar-benar dikelola untuk memakmurkan rakyat, dan memberikan keadilan serta memberbedayakan semua potensi yang ada. Aceh tidak boleh lagi terpuruk dalam bingkai konflik, yang disadari tidak menguntungkan semua pihak.
PULUHAN rumah di Gampong Meurandeh, Kecamatan Langsa Timur terendam air, Selasa (4/7).
depan, agar TNI menjaga nama baik khususnya Angkatan Darat dalam melaksanakan program TMMD ke- 99 di Kecamatan Dabun Gelang. Supaya TNI lebih manunggal dengan rakyat, tumbuhkan semangat gotong royong selalu menjadi pedoman prajurit bagi masyarakat dalam setiap kehidupan. Sebab, kata Danrem, ketika jiwa juang yang dilandasi semangat juang secara sinergis dilaksanakan dalam setiap pelaksanaan tugas maka dapat dipastikan prestasi yang optimal akan didapatkan. Sekali lagi, Danrem menegaskan kepada prajurit yang melaksanakan TMMD untuk profesional dan penuh kesungguhan, menghormati dan pahami adat
medanbisnis/sugito tassan
m syafrizal
medanbisnis/m syafrizal
Kamis, 6 Juli 2017
Danrem Buka TMMD di Gayo Lues MedanBisnis –Lhokseumawe
MedanBisnis –Kualasimpang
TERENDAM
9
ACEH BISNIS
MedanBisnis
pembangunan Aceh yang berkelanjutan. Lupakan semua persoalan yang tidak produktif karena dapat menyita pikiran dan tenaga, mulailah dengan visi baru dan konsep baru. “Mulailah untuk membangun dan tidak terkurung dalam pola pikir statis. Perbaikilah segala
kekurangan dan carilah kebaikan. Aceh harus maju dan berkembang sehingga rakyat dapat menikmati hasil dari kerja - kerja pemimpin.” "Peran pemimpin sangat diharapkan dalam membawa perubahan Aceh yang lebih baik, meskipun tidak menafikan peran-
peran elemen lainnya. Namun setidaknya pemimpim Aceh merupakan representasi visi rakyat aceh. Karena pemimpin Aceh dipilih dan dipercaya untuk membangun Aceh," pungkas alumni program pascasarjana Universitas Islam Negeri Sumatera Utara ini. z
14 Mahasiswa ADI Lulus STID Terima Beasiswa Penuh Selama Dua Tahun dedi irawan
MedanBisnis – Banda Aceh Sebanyak 14 mahasiswa Akademi Dakwah Indonesia (ADI) Aceh lulus seleksi untuk melanjutkan kuliah di Sekolah Tinggi Ilmu Dakwah (STID) Mohammad Natsir Jakarta. Seleksi tersebut diselenggarakan oleh Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) STID Mohammad Natsir di Markaz Dewan Dakwah Aceh Gampong Rumpet, Kecamatan Krueng Barona Jaya, Kabupaten Aceh Besar, 7-8 Juni 2017. Seleksi serupa juga dilaksanakan di semua ADI yang ada di Indonesia. “Alhamdulillah, ini tahun kedua Mahasiswa ADI Aceh lulus di STID Mohammad Natsir dan jumlahnya pun meningkat. Tahun lalu hanya Sembilan mahasiswa yang lulus seleksi,” kata Sekteraris ADI Aceh Dr Abizal Muhammad Yati, Rabu (5/7). Ia menjelaskan, para mahasiswa yang telah lulus tersebut merupakan anak-anak pedalaman Aceh
yang telah dibina selama dua tahun di Markaz Dewan Dakwah Aceh. Kelulusan mareka tertuang dalam Surat Keputusan yang ditandatangani Ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Madeni dan Ketua STID Mohammad Natsir Dwi Budiman Assiroji. Seleksi PMB sangat ketat, para peserta tak hanya mengikuti tes tulis dan wawancara, mareka juga harus mengikuti ujian praktek untuk mengetahui langsung kemampuan masing-masing. Adapun materi tes diantaranya berupa hafalan Al-Qur’an sebanyak empat juz, kemampuan bahasa Arab dan wawasan keislaman. Ini dikarenakan jumlah quota yang terbatas dan diperebutkan oleh seluruh mahasiswa ADI yang ada di Indonesia. “Bagi yang lulus akan mendapatkan beasiswa penuh selama dua tahun dari STID dan berpeluang melanjutkan ketingkatan selanjutnya,” ungkap Abizal.
Sementara itu, Ketua Umum Dewan Dakwah Aceh Dr Tgk Hasanuddin Yusuf Adan mengapresiasi dan merasa bangga atas kelulusan ini. Ia juga menghaturkan terima kasih kepada para civitas akademika ADI Aceh yang telah mendidik para mahasiswa itu dengan sungguhsungguh walaupun tanpa di bayar. Dosen Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam UIN Ar Raniry ini menambahkan, ADI merupakan lembaga pendidikan binaan Dewan Dakwah Aceh, d imana seluruh mahasiswanya direkrut dari daerah perbatasan dan pedalaman Aceh. Selama belajar di ADI, semua biaya pendidikan dan akomodasinya ditanggung sepenuhnya oleh Dewan Dakwah Aceh. “Kita berharap usai mareka meraih gelar minimal sarjana, mareka akan kita kembalikan ke daerah rawan aqidah tersebut untuk mengawal pelaksanaan syariat Islam di sana. Semoga cita mulia ini bisa nyata terwujud,” harap Tgk Hasanuddin. z
Kapolres Langsa Salurkan Sembako ke Panti Asuhan m syafrizal
MedanBisnis –Langsa Dalam rangka memperingati HUT ke-71 Bhayangkara, Rabu (5/7), Kapolres Langsa AKBP Satya Yudha Prakasa didamping sejumlah pejabat utama melaksanakan kunjungan ke Panti Asuhan. Panti asuhan yang dikunjungi yakni Panti Asuhan Paya Bujok Seulemak dan Yayasan Bustanil Fakri Kota Langsa. Dalam kunjungan itu, Kapolres Langsa menyalurkan bantuan sembako. Kapolres Langsa AKBP Satya Yudha Prakasa mengucapkan terima kasih kepada pengurus panti yang telah dengan ikhlas menampung anak-anak yatim,
SERAHKAN
karena mereka masih membutuhkan kasih sayang. "Kalau bukan kita siapa lagi yang mau mengurus mereka. Saya harapkan mereka dapat tumbuh dan berkembang menjadi anakanak berguna bagi nusa dan bangsa nantinya," katanya. Tambah mantan Kapolres Simelu ini, kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian sosial antar sesama dan untuk mempererat tali silaturahmi serta berbagi dengan harapan kita dapat meraih keberkahan. "Kegiatan santunan di Hari Ulang Tahun Bhayangkara seperti ini, mudah-mudahan menjadi keberkahan dan kebahagiaan tersendiri bagi anak yatim piatu," ucapnya. z
medanbisnis/m syafrizal
KAPOLRES Langsa AKBP Satya Yudha Prakasa, saat menyerahkan sembako ke panti asuhan, Rabu (5/7).
10
INTERAKTIF BISNIS
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Hendrik Jaw
Kamis, 6 Juli 2017
Hari Pertama Kerja, PNS Hadir, DPRD Bolos Hari pertama kerja setelah libur panjang Lebaran ternyata berbeda antara pemerintah daerah (Pemda) dengan DPRD. Yang satu banyak yang hadir, yang lainnya banyak yang bolos. Ya, itulah perbandingan yang terlihat antara Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) dengan para anggota DPRD Sumut. Dari hasil inspeksi mendadak (sidak) Gubernur Sumatera
Utara H Tengku Erry Nuradi, diketahui dari 6.173 PNS, hadir 6.120 atau 99,14%. Sementara dari DPRD Sumut, dari 100 wakil rakyat, hanya 18 yang hadir. Ketua DPRD Sumut Wagirin Arman bilang minimnya kehadiran wakil rakyat bisa dimaklumi. Kata dia, bisa saja wakil rakyat terkendala saat hendak ke Medan, atau tertahan di daerah pemilihan karena menerima kunjungan konstituen. Terimakasih. z
He..he.. komentarnya ya tak ada.. sudah kehabisan kata-kata.
medanbisnis/net
Bolos Hari Pertama Kerja, Libur Kurang Panjang Adol Atau Amri bilang no comment-lah. Namanya juga parlemen, ada saja alasannya nanti. Jadi biarkan saja waktu yang menjawabnya. Apakah mereka masih akan tetus begitu atau akan ada perubahan ke depan. Mereka adalah "pilihan rakyat", jadi kalaupun kita (rakyat) tidak melihat mereka ada di kantornya saat jam atau hari kerja, tidak ada pengaruhnya. "Yang penting jangan mereka datang ke rumah warga untuk "mencuri" simpati dan hak rakyat itu sendiri. Kenapa tidak? Saat kampanye begitu banyak kemajuan dalam program kerja. Tapi dari dulu begitu-begitu saja. Selamat siang!" kata Adol Atau Amri. Ama ou meminta agar pelayanan Amatt Y You publik harus bisa dijamin tetap berlangsung pada hari-hari awal pasca libur. PNS yang membolos setelah cuti bersama harus mendapat sanksi yang jelas dan tegas. Pegawai Negeri Sipil (PNS) adalah para pelayan rakyat, bekerja dibayar dengan uang dari negara. Gaji dan tunjangannya pun boleh dibilang selangit. Seharusnya, oknum-oknum PNS yang sering mangkir, jarang masuk kantor ini
Adol Atau Amri
Amat You
Khairul Anas SEak Tanjung
jadi sadar diri. Jika sehari saja mereka tak ngantor, betapa sulit warga mendapatkan layanan publik yang mudah dan cepat. Wajar jika kemudian warga resah akibat malasnya oknum PNS ini. "Mereka harus ditindak tegas," demikian saran Amat You. K hairul Anas SEak T anjung mengTanjung ingatkan kalalu jabatan yang telah di amanahkan oleh rakyat di bawah sumpah atas nama Tuhan. Itu pun bisa dikhianati
oleh sebagian besar anggota dewan. Apakah mereka sudah punya adab? Karena salahsatu nilai dan norma luhur yang diwariskan oleh orangtua kita dan pejuang bangsa ini adalah menjadikan manusia Indonesia. Khususnya yang berkeadilan dan beradab. Bagaimana mereka bisa mewakili dan memperjuangkan rakyat? Sementara diri mereka sendiri tidak bisa bertanggung jawab. Padahal hampir
semua anggota dewan itu adalah orangorang yang berpendidikan dan berpengalaman. Apa yang telah kita buat semua pasti akan diminta pertanggungjawabannya. "Baik di dunia maupun di akhirat. Mulailah belajar bertanggungjawab atas apa yang telah diamanahkan. Jadilah contoh teladan bagi anak-anak bangsa. Jadi pejuang yang ikhlas dan militan!" tegas Khairul Anas SEak Tanjung.
BLACK BERRY MESSENGER H JJekson ekson Siahaan DPRD maunya menang sendiri.... Kalau disoroti warga sedikit naik tensi!? Kalau PNS bolos wajarlah ditegur atau diberi sangsi,karena abdi negara!?kalau DPRD bolos maunya menang sendiri... Kalau bisa makan gaji buta, mungkin itulah kemauan anggota DPRD Herman Alasan yang dikemukakan itu kan perkiraan "bisa saja, bisa saja..." ga pasti. Terkendala apanya?Kalau memang wakil rakyat yang bertanggung jawab!jauh2 hari sudah mematikan jadwal bertugas kembali. Kita juga yang rakyat kecil ga tau kemana para wakil kita itu selama libur Lebaran,artinya bisa saja pasca hari pertama dan kedua lebaran, melancong keluar negeri atau ke daerah wisata luar pulau sumatera, bisa saja kan?
PENYERAHAN PENYU SISIK DI SUKABUMI
SEORANG warga memperlihatkan Penyu sisik (Eretmochelys imbricata) sebelum diserahkan ke Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga (PPSC) di Kecamatan Nagrak, Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (5/7). Penyu sisik merupakan salah satu satwa langka dilindungi yang terancam punah. antara foto/budiyanto
SD Dilarang Buat Tes Baca Masuk, Faktanya? Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melarang sekolah menggelar tes baca bagi calon siswa yang akan masuk Sekolah Dasar (SD). Sekolah diwajibkan menerima seluruh calon siswa tanpa seleksi apa pun. "Untuk masuk SD tidak boleh
medanbisnisdaily
ada seleksi seperti baca tulis," ujar Wowon Hidayat di Jakarta, Selasa (4/ 7). Dia adalah Direktur Pembinaan Sekolah Dasar Direktorat Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud)
@medan_bisnis
Kata Wowon, untuk masuk SD, seorang calon siswa hanya perlu cukup umur dan rumahnya dekat dengan sekolah. Selain itu, untuk masuk SD tidak mensyaratkan ijazah TK. Usia untuk masuk SD yakni minimal 7 tahun. Penerimaan siswa
baru, lanjut dia, sudah diatur dalam Permendikbud 17/2017. Lah, faktanya di lapangan bagaimana ya?
Sampaikan tanggapan Anda untuk dimuat di Harian MedanBisnis edisi berikutnya, terimakasih. z
[email protected]
Pin BB: 29E08835
J Anto M asline F arrel Na baban Semuanya karena karakter pegawai negri secara umum tidak baik. Kenapa swasta bisa disiplin karena takut dipecat / dihukum. Pegawai negeri kalau mau disiplin harus diberikan hukuman juga
leha, tandai wajahnya dan jangan pilih lagi untuk periode berikutnya sebab mereka dibayar bukan untuk tidur dan berleha-leha tapi untuk berbicara atas nama rakyat yang mereka wakili.
Rahim Bin Rahman Tiap tahun berita seperti ini. Tapi tiap tahun pula terjadi seperti ini. Tiap tahun pula tidak ada solusi dari pengambil keputusan. Buat saja peraturan terlambat dengan cara pemotongan uang gaji yang dikoordinasikan dengan BKD. Buat nilainya yang besar, jangan nanggung. Berani nggak ?
A skar M arlindo Kinerja legislasi yang buruk, ditambah kegemaran membolos ini, tentu saja melengkapi citra buruk DPRD Sumut ini. Masyarakat pun tidak bisa dipersalahkan ketika menganggap DPRD mengkhianati mandat yang diberikan rakyat, dan tidak bisa memenuhi harapan masyarakat. Betapa pun sulitnya, Badan Kehormatan DPRD Sumut yang mengawasi para anggota anggota DPRD Sumut ini harus memenuhi janjinya untuk menindak tegas, anggota DPR yang mangkir sidang. Bila kode etik DPR ternyata tidak cukup kuat untuk menjatuhkan sanksi bagi pembolos, maka BK harus berani menjadi inisiator memperbaiki peraturan tersebut.MKD adalah satu-satunya lembaga pengawas bagi DPRD Sumut. Bila pengawas pun tidak punya gigi mendisiplinkan anggota DPRD, jangan harap kinerja DPRD bakal membaik. Dan masyarakat pun harus menghilangkan mimpi punya lembaga legislatif yang berwibawa dan bisa dipercaya.Dan kalau sudah tidak bisa dipercaya lagi buat apa ada DPRD kan lebih baik dibubarkan saja untuk menghemat anggaran negara yang terbuang sia sia hanya untuk membiayai mereka. z
Junia uniati ti Arios Entah apapun alasan yang 99% PNS hadir patut diapresiasi berarti ada peningktan dlm disiplin wkt kerja. Nah, kalau wakil rakyat ini yang sulit diterima alasan ke konstituen alasan yang mengada ada cuma kalau di kritik nanti kena hak angket dan dibekukan Apbd jadi gimana ya... Yah kesadaran ajalah. Dharma Kelana P utr a Putr utra Sebaiknya kita berprasangka positif saja, agar tidak "makan hati" dan pikiran jadi terbebani. Kalau ada yang berleha-
Jika ada keluhan, masukan, atau saran-saran dari pembaca tentang berbagai pelayanan di pemerintahan, bisnis, atau ekonomi, silakan kirimkan ke email pengasuh rubrik interaktif bisnis
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik :B amb ang SSulak ulak Jaw :Bamb ambang ulakssono
11
SHOWBIZ
Kamis, 6 Juli 2017
Emilia Clarke
Tak Mau Lagi di 'Game of Thrones' BERAKHIRNYA musim Game of Thrones, juga berarti selesainya akting Emilia Clarke. Penggemar Game of Thrones tidak akan bisa menonton aksinya sebagai Daenerys Targaryen lagi. Seperti diberitakan Independent, Clarke tidak berencana
Minta Restu untuk Menikah
Tyas Mirasih Banjir Air Mata
AKTRIS Tyas Mirasih menggelar pengajian di rumahnya menjelang pernikahan yang rencananya digelar 8 Juli nanti. Meminta restu kepada keluarganya untuk menikah, perasaan Tyas pun begitu sedih. "Hari ini ada pengajian aku tadi pagi mulai jam 10 sampai jam 12 ada pengajian, kumpul sama keluarga. Ya berdoalah sama aku minta restu sama keluarga," ujar Tyas, di kediamannya di Raffles Hills, Cibubur, Jakarta Timur, Rabu (5/ 7). Dalam proses yang berjalan secara hikmat itu, rupanya menjadi momen yang mengharukan bagi wanita 30 tahun tersebut. Bahkan, ia pun tak kuasa menumpahkan air matanya dalam prosesi tersebut. "Haru biru. Saya nggak bisa berkata-kata. Sedih. Maksudnya kan dari kemarin pas lamaran juga aku mulai nangis. Karena ini kan momen sakral dan penting buat aku," tutur Tyas Mirasih. Dalam kesempatan itu juga, Tyas meminta restu kepada ibu, sang kaka, serta keluarga besarnya. Ia pun sedih tak bisa meminta restu kepada ayahanda karena telah tiada. "Terus juga minta izin sama mama, sama kakak. Terus yang bikin makin sedih, kenapa aku nangis terus karena aku kan Papa nggak ada nih. Sedihnya tuh makin berasa. Bahagia tapi ada sedihnya juga karena Papa nggak bisa ada di sini, nggak bisa lihat secara langsung," ungkapnya. "Tapi aku yakin sih dia pasti merestui dan dia pasti melihat dari atas. Cuma itu yang bikin perasaan makin gimana gitu," tandas Tyas Mirasih. Tyas Mirasih akan dipersunting kekasihnya, Raiden Soedjono pada 8 Juli mendatang di Plataran Jakarta Selatan. Ia sebelumnya telah dilamar Raiden di rumahnya pada 19 Maret lalu. znu2/dth
Paul McCartney
Kapok Mabuk Sebelum Manggung PENGARUH negatif minuman keras ternyata sudah dirasakan Paul McCartney. Bahkan dirinya mengaku kapok untuk mabuk sebelum manggung. Paul McCartney mengaku dulu dirinya memang gemar mengkonsumsi minuman beralkohol. Kebiasaan itu dilakukannya saat tampil bersama Wings, grup musik yang juga digawangi mendiang istrinya, Linda. Akan tetapi, kini, Paul McCartney mengungkapkan sudah kapok untuk mengulangi kebiasaan buruk itu. Sebab ia sudah merasakan efek buruknya, salah satunya adalah lupa lirik. "Tidak, saya sudah pernah mencoba itu (mabuk sebelum manggung), di awal Wings saat tur. Namun itu tidak berpengaruh (menjadi lebih percaya diri), saya malah lupa lirik," ungkapnya seperti dilansir Daily Mail. Kebiasaan itu sekarang sudah diganti oleh Paul McCartney. Pentolan The Beatles tersebut kini lebih memilih makanan ringan dan cokelat. "Tetapi saya biasanya makan makanan ringan di ruang ganti, seperti cokelat lengkap dengan taburan kismis dan kacang mete," tutupnya. Perihal gugatan yang dilayangkan Paul McCartney atas tiga lagu The Beatles ke Sony/ATV beberapa waktu lalu tampaknya mentok atau tidak dikabulkan. Pihak label menyatakan gugatan tersebut mentah karena semuanya sudah valid. Hal tersebut disampaikan oleh Penasihat Hukum Sony, Donald Zakarin. Ia mengatakan semua yang dilakukan oleh pihaknya sudah tepat. "Semua sudah dipastikan valid, sehingga tidak ada kontroversi mengenai masalah ini," ucap Donald. Sebelumnya, McCartney diketahui melayangkan gugatannya kepada Sony/ATV. Hal tersebut terkait tiga lagu The Beatles, 'I Want to Hold Your Hand', 'Love Me Do' dan 'All You Need Is Love'. Ketiga lagu itu dulu pernah dibeli oleh Michael Jackson. Angka USD 41,5 juta atau setara dengan Rp 555 miliar berhasil membuat ketiga lagu itu masuk di katalog ATV Music The Beatles pada 1985. Kemudian tahun lalu, pewaris The Jackson menjual saham itu pada Sony/ATV dengan harga USD 750 juta atau Rp 10 triliun. Namun McCartney merasa dirinya lebih berhak atas lagu-lagu tersebut. z dar/dailymail/dth
kembali ke Game of Thrones setelah serial yang diangkat dari buku karya George RR Martin itu selesai pada 2018 mendatang. Clarke menuturkan, musim itu adalah kali terakhir ia bermain dalam Game of Thrones. Kalau pun nanti akan ada seri lepasan seperti yang sedang ramai diperbincangkan, Clarke menolak. “Maksud saya, saya tidak meragukan akan ada prekuel dan sekuel dan siapa yang tahu akan ada apa lagi. Tapi saya akan melakukan satu musim lagi, dan itu saja,” ujarnya dalam sebuah wawancara dengan majalah Rolling Stone. Ia tidak ingin ikut seri lain lagi. Ia bukannya sudah punya
rencana lain setelah Game of Thrones berakhir. Ditanya bagaimana kira-kira perasaannya setelah seri itu tuntas, bintang Terminator: Genysis itu mengaku bingung. Terang saja, CLarke sudah bergabung dengan tim sejak episode pertama, 2011 lalu. “Saya pikir itu akan mengguncang identitas saya,” ungkapnya. “Saya merasa seperti saya hanya akan mengerti apa yang telah terjadi selama tujuh tahun terakhir ketika kami berhenti,” kata Clarke melanjutkan. Game of Thrones memang disebut-sebut masih akan punya setidaknya empat seri lepas setelah seri utamanya
tuntas. Martin sempat membenarkan itu melalui halaman Livejournal miliknya. “Kami memiliki empat naskah yang tengah dalam pengembangan saat saya tiba di LA pekan lalu. Namun, ketika saya pergi dari sana, kami telah memiliki lima naskah," katanya. z rsa/independent/cnn
Eksperimen Lyla di Berbagai Warna Musik LYLA berencana memasukkan unsur musik elektronik dalam album barunya nanti. Walaupun terbilang baru, tapi sebenarnya itu bukan kali pertama mereka bereksperimen. Sebelumnya, Lyla menyebutkan, mereka pernah memasukan unsur reggae dalam lagu 'Turis' yang terdapat di dalam album 'Ga Romantis'. Saat berkunjung ke kantor detikHOT, Lyla mengakui bahwa mereka memang senang melakukan eksplorasi terhadap berbagai warna musik. "Karena kami seneng, Karena kami seneng melakukan sesuatu yang baru. Teman-teman juga suka eksplor kaya apa ya," ujar sang vokalis, Indra Perdana Sinaga atau yang akrab disapa Naga. Bagi mereka, melakukan eksperimen baru juga termasuk cara mereka untuk menghindari kejenuhan. "Buat kami ya, kayanya untuk membuat sesuatu yang sama itu justru cukup membosankan juga. Kenapa kami nggak eksplor sesuatu yg emang kami juga suka," tambah Naga lagi. Meski baru merilis single keempat dari album 'Ga Romantis', Lyla tampaknya langsung tancap gas. Mereka tengah menyiapkan materi untuk album barunya. Bahkan, Naga cs sudah memilih salah satu lagu untuk dijadikan di single tersebut. Namun mereka mengaku tak mau terburu-buru. Pasalnya, Lyla telah berencana untuk meluncurkan dua single terlebih dahulu sebelum albumnya keluar. "Next albumnya mungkin agak lama ya, mungkin akhir tahun ini atau awal
tahun depan. Tapi kami udah siapkan di tahun ini paling nggak kami rilis 2 single baru, tapi bukan dari album kemaren," kata Naga.
Walaupun memiliki rencana tentang albumnya kelak, tapi Lyla mengaku, persiapan yang mereka lakukan benarbenar baru. Sehingga para pendengar
mereka pun harus bersabar untuk menantikan album mereka. "Mungkin butuh sedikit waktu lah buat nyiapin next album ini," ujar Naga lagi. Terbilang baru menyiapkan materi, tapi Lyla telah menetapkan nuansa musik yang akan mereka usung di album baru mereka nanti. Berangkat dari sang keyboardist, Dharma, yang tengah asyik mengeksplorasi musik elektronik, nuansa dari album baru Lyla pun akan banyak dipengaruhi bunyi-bunyian sejenis itu. Kendati musik elektronik di sepanjang tahun tengah marak, Naga mengungkapkan, ia dan rekan se-bandnya tidak takut dibilang hanya ikutikutan tren. "Ya pasti sih, bebas sih. Pasti akan ada pro kontra ketika teman-teman Lyla Community yang lama yang mungkin seneng dengan lagu-lagu ballad Lyla atau seneng dalam lagu-lagu yang ngeband gitu, tiba-tiba mungkin nanti digital, pasti ada complain," ujar Naga. "Tapi balik lagi kami bukan mau ikutikutan, nggak. Tapi memang kami happy maininnya. kami seneng dengerin musik itu, kebetulan connect sama anak-anak lyla. Ya udah kami bikin sesuatu yang kami seneng," tambahnya. Mereka pun menegaskan, bagaimana pun mereka tidak akan mengikuti tren jika memang tidak cocok dan mereka tidak sukai. "Kalau kami nggak seneng juga kami nggak buat sebenernya," tutur Naga. z srs/dar/dth
untuk pasangan kala susah maupun senang menjadi pertimbangan utama wanita untuk melanjutkan ke jenjang hubungan yang lebih serius. 2. M elindungi Melindungi Song Joong Ki pernah mengungkapkan bahwa ia banyak belajar dari karakter yang ia perankan, Yoo Shi Jin. “Aku mengerti mengapa banyak penggemar wanita menyukai karakterku,” ujarnya. Karakter yang ia perankan tersebut sangat melindungi anak-anak, orang tua hingga wanita. Karakternya juga tegas dan memiliki prinsip kuat meskipun dihadapkan dalam situasi genting seperti yang dikutip dari Soompi. 3. P erca ya Diri Perca ercaya Setiap aktor tentu harus memiliki kepercayaan diri tinggi agar dapat berakting secara alami. Dalam kehidupan sehari-hari, Song Joong Ki juga percaya diri namun tidak menyombongkan diri dan tetap sederhana. Ia memiliki keyakinan bisa melakukan sesuatu dengan niat yang kuat maupun keteguhan hati. 4. Kon yol Konyol Karakter Yoo Shi Jin yang ia perankan ternyata juga memiliki aspek lainnya yang menyenangkan, yakni konyol dan suka bercanda. Segala sesuatu yang ia lakukan banyak memasukkan momen lucu yang membuat Song Hye Kyo semakin terhibur. 5. Tidak M Muluk-muluk uluk-muluk “Aku akan sangat populer jika karakter asliku seperti Yoo Shi Jin. Tapi apakah seseorang sesempurna itu ada di dunia nyata? Terdengar seperti fantasi,” ujarnya kepada Dramafever. Terlepas dari banyak belajar dari karakternya, ia tetap berusaha untuk bersikap apa adanya dan tidak dibuatbuat karena hal tersebut akan sangat
melelahkan. 6. Rendah H ati Ha Song Joong Ki mengaku dirinya hanya populer hanya dalam momen tertentu saja dan bukan selamanya. Ia kerap memuji Song Hye Kyo yang merupakan bintang sesungguhnya dan dicintai banyak orang sampai kapanpun. 7. M enj aga P riv asi Menj enjaga Priv rivasi Menjadi bintang, ada sisi lain yang ia benci, yakni media mengungkap masa lalu hingga hubungannya. “Aku kesal jika fotoku dengan mantan disebarluaskan. Hal itu pribadi,” ujarnya. Itulah sebabnya ia sangat menjaga privasi hubungannya dengan Song Hye Kyo dan menyimpannya baikbaik, bukan untuk konsumsi publik. 8. Sadar Diri Dirinya pernah mengaku dalam sebuah wawancara bahwa dalam dunia akting, kualitas aktingnya masih jauh dari aktor lainnya. Ia merasa fisik dan wajahnya yang mendukung kesuksesannya, layaknya 'flower boy' lainnya. Oleh karena itu, ia tidak pernah membanggakan diri sebagai aktor kelas tinggi dengan kualitas akting yang melebihi siapapun. 9. L atar Belakang M iliter La Militer Ia banyak belajar tentang kehidupan saat menjalani wajib militer. Disiplin, tanggung jawab hingga ketegasan merupakan beberapa hal yang membuat Song Hye Kyo semakin terpesona akan dirinya. 10. Suka W anita Bij aksana Wanita Bijaksana Dalam beberapa wawancara tentang tipe wanita yang disukainya, ia menyebut bijaksana adalah faktor nomor satu yang ia cari. Hal tersebut yang paling penting karena kecantikan fisik bisa saja pudar seiring waktu, namun sifat bijaksana belum tentu dimiliki setiap wanita. z frt/soompi/cth
Yang Bikin Song Hye Kyo Takluk
PARA pecinta K-Pop sedang diliputi perasaan gembira. Pasalnya pasangan bintang Korea, Song Joong Ki dan Song Hye Kyo baru-baru ini dikonfirmasi akan benar-benar menikah pada Oktober mendatang. Memilih pasangan hidup bukanlah perkara mudah, terlebih dari dunia selebriti yang serba penuh drama dan intrik. Terlepas dari itu, Song Hye Kyo memilih Song Joong Ki akan kepribadiannya.
Apa sajakah kepribadian menarik Song Joong Ki yang membuat Song Hye Kyo semakin cinta sekaligus digandrungi banyak wanita? 1. M emprioritaskan P asangan Memprioritaskan Pasangan “Aku menghabiskan banyak waktu bersama Hye Kyo ketimbang orang lain,” ujarnya dalam sebuah wawancara. Dalam hubungan percintaan, memprioritaskan pasangan sangatlah penting di samping kesibukan lainnya. Membuktikan dirinya selalu ada
MedanBisnis
EKONOMI
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Jaw anjung Nurhalim TTanjung
Kamis, 6 Juli 2017
12
Darmin dan Sri Mulyani Bahas Paket XV MedanBisnis – Jakarta Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution dan Menteri Keuangan Sri Mulyani membahas persiapan penerapan paket kebijakan ekonomi XV di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu (5/7). "Kami bahas bersama Menko (Darmin) untuk persiapan yang paket (ekonomi) ke-15 itu," kata Sri Mulyani ditemui usai pertemuan. Pembahasan tersebut terutama menyangkut peraturan larangan dan pembatasan atas impor atau ekspor, penyederhanaan tata niaga ekspor impor, dan INSW (Indonesia National Single Window). INSW (Indonesia National Single Window) merupakan loket elektronik tunggal untuk penyelesaian perizinan impor ekspor serta pengurusan dokumen kepabeanan dan kepelabuhanan, yang merupakan wujud reformasi birokrasi dengan sistem pelayanan publik. Sebelumnya, pemerintah pada Kamis (15/6) telah meluncurkan paket kebijakan ekonomi tahap XV untuk mengembangkan usaha dan daya saing penyedia jasa logistik nasional. Aturan yang diterbitkan guna mendukung paket kebijakan ekonomi XV akan terbagi tiga yang difokuskan pada perbaikan sistem logistik nasional untuk mempercepat pengembangan usaha dan daya saing penyedia jasa logistik nasional. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution beberapa waktu lalu memastikan paket kebijakan ekonomi XV akan bermanfaat untuk menekan biaya logistik yang saat ini dirasakan masih terlalu tinggi."Pemerintah ingin memperkuat sistem logistik dan meningkatkan daya saing perusahaan penyedia jasa logistik," kata Darmin saat memberikan penjelasan mengenai paket kebijakan ekonomi XV tentang pengembangan usaha dan daya saing penyedia jasa logistik nasional. z ant
Mafia Beras Jadi Target Operasi Polri MedanBisnis – Jakarta Kapolri Jenderal Tito Karnavian menegaskan Satgas Pangan sangat serius memerangi mafia beras. Satgas yang dibentuk atas dasar kerja sama Polri, Kementerian Perdagangan dan Kementerian Pertanian ini membidik para mafia beras sebagai target utama operasi. "Dan tolong dicatat! Tolong dicatat betul ini, kalau mau di-headline enggak apa-apa. Satgas ini akan menyasar, yang utama, beras. Menyasar beras," kata Tito di Rupatama Mabes Polri, Jalan Trumojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (5/7). Menurut Tito alasan Satgas memprioritaskan pengawasan beras karena merupakan bahan pokok terpenting. Selain itu, perputaran uang dalam bisnis beras, dalam setahun, mencapai angka fantastis. "Dari 9 bahan pokok itu, yang uang beredarnya terbesar, adalah di beras dan ini bahan pokok terpenting. Hampir 500 triliun yang beredar setahun untuk beras," ujar Tito. Tito menyampaikan keinginannya untuk mensejahterakan petani, pedagang sembako dan masyarakat di bidang pangan. Sebagai aparat penegak hukum, Polri membantu Pemerintah memastikan tidak ada malprosedur ataupun mafia proses distribusi beras ke masyarakat. "Dalam kesempatan yang baik ini kami berusaha untuk membuat semua pihak tersenyum. Petani tersenyum, pedagang tersenyum konsumen juga tersenyum," imbuh Tito. Dia pun menyindir para kartel ataupun mafia beras yang masih 'bermain'. "Hati-hati ya. Enggak boleh tersenyum ini adalah untuk para kartel, mafia," pungkas Tito. z dtf
Pembangunan Jalan Tol Ditargetkan 1.800 Km MedanBisnis – Jakarta Berdasarkan rencana strategis Kabinet Kerja Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi)-Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) 2015-2019, sampai tahun 2019 Indonesia diperkirakan akan memiliki tambahan 1.060 km jalan tol baru. Namun berdasarkan hasil review Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) tahun 2017, hingga tahun 2019 nanti, Indonesia diperkirakan memiliki tambahan 1.851 km jalan tol baru. Berdasarkan data BPJT yang diterima detikFinance seperti dikutip di Jakarta, Rabu (5/7), lancarnya pembebasan lahan menjadi faktor yang mendorong adanya tambahan panjang jalan tol yang beroperasi hingga 2019. Misalnya saja Tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131,48 km, yang dalam renstra Kabinet tidak dimasukkan operasional pada 2019, kini diperkirakan bisa selesai pada tahun 2019. Kemudian jalan tol Terbanggi Besar-Kayu Agung sepanjang 185 km, Jakarta-Cikampek II (elevated), Pasuruan-Probolinggo dan Krian-Legundi-Manyar. Selain itu, beberapa ruas Jalan Tol lainnya juga diproyeksi bisa selesai lebih panjang pada tahun 2019. Seperti Tol Kayu AgungPalembang-Betung, Bakauheni-Terbanggi Besar, Cisumdawu, Balikpapan-Samarinda, Manado-Bitung dan beberapa ruas tol di Jabodetabek. Estimasi total investasi untuk Jalan Tol hingga 2019 mendatang pun turut berubah. Dari Renstra 2015-2019 sebesar Rp 167 triliun, menjadi Rp 224 triliun hingga 2019. Nilai investasi Rp 224 triliun tersebut menghasilkan 1.851 km tambahan pembangunan jalan tol baru. z dtf
Guangzhou Tergantung Buah Impor dari Indonesia MedanBisnis – Guangzhou Kota Guangzhou masih sangat tergantung buah impor dari Indonesia untuk memenuhi kebutuhan masyarakat China, khususnya di wilayah selatan. "Beberapa komoditas dari Indonesia masih sangat kami butuhkan, terutama buah-buahan," kata juru bicara Pemerintah Kota Guangzhou Zhu Xiaoyi di Guangzhou, Selasa (4/7). Dia menyebutkan bahwa ibukota Provinsi Guangdong itu saat ini telah mencukupi 50% kebutuhan buah-buahan masyarakat di seluruh daratan Tiongkok. Bahkan Guangzhou menjadi pasar terbesar buah-buahan di wilayah selatan China, seperti Hainan, Yunnan, Sichuan, dan Fujian.Namun 80% buah-buahan yang dipasarkan di Guangzhou tersebut dipenuhi dari berbagai negara, termasuk dari Indonesia."Oleh karena itu, kami berharap kerja sama dengan Indonesia perlu ditingkatkan lagi. Kami tahu Indonesia punya banyak sumber daya alam, seperti buah-buahan," katanya. Zhu menambahkan bahwa sudah hampir delapan tahun Guangzhou menjalin kerja sama dengan Kota Surabaya dalam program kota kembar. Menurut dia, hubungan dengan Kota Surabaya, khususnya di bidang perdagangan cukup baik dan kedua kota tersebut telah samasama mendapatkan manfaat."Kami ingin kerja sama diperluas karena saat ini hubungan dengan Indonesia makin dekat setelah China Southern Airlines membuka penerbangan langsung ke Jakarta dan Bali," ujarnya. Pemkot Guangzhou juga berkeinginan memasarkan produk-produknya ke Indonesia, seperti yang rutin dilakukan di Singapura dan Paris dalam ajang "Guangzhou International Shopping Festival". z ant
antara foto/m agung rajasa
RAKER MENKEU DAN BADAN ANGGARAN
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (kanan) didampingi Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo (kiri) bersiap mengikuti rapat kerja dengan Badan Anggaran DPR di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (5/7). Rapat kerja tersebut membahas pembicaraan pendahuluan RAPBN tahun anggaran 2018, RKP tahun 2018 dan laporan serta pengesahan hasil panja-panja.
BI Proyeksikan Pertumbuhan Ekonomi Lebih Rendah MedanBisnis – Jakarta
Bank Indonesia memperkirakan pertumbuhan ekonomi kuartal II 2017 (April-Juni) akan lebih rendah dari perkiraan sebelumnya menyusul bergesernya realisasi pengeluaran pemerintah dan masyarakat ke kuartal III. Menurut Gubernur BI Agus Martowardojo di gedung Dewan
Perwakilan Rakyat di Jakarta, Rabu (5/7), peningkatan konsumsi masyarakat belum sesuai ekspetasi karena pencairan gaji ke-13 tahun ini dibayarkan di kuartal III dan juga beberapa kegiatan ekonomi yang bergeser ke pertengahan tahun."Selain itu pengeluaran pemerintah juga lebih pelan," ujarnya. Agus masih enggan meng-
ungkapkan revisi perkiraan pertumbuhan ekonomi di kuartal II. Sebelum direvisi, Bank Sentral memerkirakan ekonomi paruh kedua tahun ini akan tumbuh 5,11% (year on year/yoy). Meskipun demikian, katanya, koreksi pertumbuhan ekonomi di kuartal II 2017, tidak akan berdampak signifikan terhadap kegiatan ekonomi sepanjang
tahun. Pasalnya, pertumbuhan ekonomi di kuartal III (JuniSeptember) dan kuartal IV (Oktober-Desember) akan lebih baik dari perkiraan sebelumnya karena beberapa kegiatan ekonomi yang bergeser di dua kuartal tersebut. BI sebelumnya memerkirakan pertumbuhan ekonomi di kuartal III dan IV akan melebihi 5,2% (yoy). Dengan begitu, meskipun ada perubahan, otoritas moneter masih mempertahankan proyeksi pertumbuhan ekonomi tahun ini di rentang 5%-5,4% (yoy)."Di kuartal II ada menurun, tapi terkompensasi dengan pertum-
buhan ekonomi di kuartal III dan IV akan lebih baik. Sehingga pertumbuhan ekonomi tetap di kisaran 5%-5,4%," ujar Mantan Menteri Keuangan itu. Pada kuartal I 2017, ekonomi Indonesia tumbuh 5,01% (yoy). Setelah mempertahankan proyeksi pertumbuhane ekonomi di 5% -5,4% tahun ini, BI meramal pada 2018 ekonomi akan tumbuh antara 5,2%-5,6%. Optimisme kegiatan ekonomi akan menggeliat di paruh kedua juga akan turut mendongkar
penyaluran kredit. Meskipun hingga Mei 2017, pertumbuhan kredit melambat di 8,7% (yoy) dibanding April 2017 yang tumbuh 9,4%, Agus masih mempertahankan proyeksi pertumbuhan kredit perbankan di 10%-12% (yoy). "Nanti dengan pertumbuhan ekonomi lebih baik di semester II kita harapkan kredit akan lebih baik," ujarnya. z ant
PLN Punya Utang Rp 200 Triliun MedanBisnis – Jakarta
RAPBN-P 2017
Defisit Anggaran Dijaga 3% MedanBisnis – Jakarta Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memastikan postur RAPBN-P 2017 akan tetap menjaga pelebaran defisit anggaran agar tidak melebihi 3% terhadap PDB. "Kita akan tetap menjaga di bawah 3%, saat ini sesuai dengan APBN 2017 perubahan, kita akan berada di sekitar 2,67%," kata Sri Mulyani saat ditemui di Jakarta, Rabu (5/7). Sri Mulyani mengatakan perkiraan target defisit anggaran yang melebar dari asumsi di APBN 2017 sebesar 2,41% terhadap PDB ini sudah memperhitungkan realisasi belanja Kementerian Lembaga hingga 95%."Belanja kementerian/ lembaga ada perubahan, belanja barang dikurangi, tapi belanja modal kita naikkan," katanya.
Selain itu, kata dia, postur RAPBN-P itu telah mempertimbangkan pelebaran subsidi energi karena harga minyak mengalami kenaikan di pasar internasional pada semester I-2017. Saat ini, PT Pertamina masih menanggung beban pelebaran subsidi energi akibat asumsi harga ICP minyak di APBN 2017 yang melebar."Dengan keputusan Menteri BUMN dan ESDM, perubahan atau perbedaan antara jumlah subsidi yang ada dalam APBN, dengan yang harus ditanggung Pertamina, akan dibayar oleh Pertamina dulu," ujar Sri Mulyani. Dalam kesempatan terpisah, Sri Mulyani mengatakan pelebaran defisit anggaran telah mempertimbangkan potensi penurunan (shortfall) penerimaan perpajakan hingga Rp50 triliun
dan tambahan belanja sebesar Rp10 triliun. Dengan adanya pelebaran defisit anggaran itu maka terdapat tambahan pembiayaan untuk menutup defisit fiskal hingga mencapai Rp37 triliun-Rp40 triliun. Terkait RAPBN-P 2017, Sri Mulyani juga memastikan beberapa asumsi makro akan mengalami perubahan dari asumsi APBN 2017, seperti pertumbuhan ekonomi, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS dan harga ICP minyak. Beberapa tambahan belanja ikut masuk dalam RAPBN-P 2017 antara lain pembiayaan untuk penyelenggaraan Asian Games 2018, proses sertifikasi tanah dan persiapan untuk pemilihan umum kepala daerah. z ant
Pada pertengahan Juni lalu, ada isu yang disebar melalui pesan singkat bahwa PLN punya utang sangat besar yang jatuh tempo pada Agustus 2017. Dalam broadcast tersebut, disebutkan bahwa PLN tak akan bisa membayar utang jatuh tempo sehingga perekonomian Indonesia bakal terguncang. Terkait isu tersebut, Direktur Keuangan PLN Sarwono Sudarto menegaskan bahwa isu itu hanya berita bohong belaka alias hoax. Tidak benar ada utang jatuh tempo dalam waktu dekat ini."Apa yang anda pernah dengar cerita itu, enggak ada itu, enggak benar sama sekali. Dibilang jatuh tempo sekian, enggak benar itu, sudah selesai. Enggak ada utang jatuh tempo Agustus," kata Sarwono saat ditemui di Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (5/7). PLN sudah membayar semua utang jatuh tempo pada tahun ini. "Bahkan pada waktu kita menerbitkan obiligasi-obligasi itu, kita sudah menyelesaikan kewajiban-kewajiban kita," tegasnya. Sarwono menambahkan, PLN sama sekali tak mengalami masalah likuiditas. Semua utang dikelola dengan baik, tidak ada yang sampai menggoyang keuangan perusahaan."Jadi PLN selalu memelihara bagaimana likuiditas terjaga dengan baik. Kapan utang jatuh tempo dan sebagainya, tidak ada kesulitan dalam pembayaran kewajiban-kewajiban," ucapnya. Utang PLN sekarang berjumlah sekitar Rp 200 triliun. Tapi jatuh temponya tak berbarengan dan masih panjang."Utang PLN sekarang Rp 200-an triliun, tapi spread, masih jauh sekali. Kita selalu spread agar tidak ada masalah likuiditas," paparnya. Utang PLN aman terkendali, tidak ada masalah. "Kita sudah persiapkan itu, tahun kapan utang kita jatuh tempo, sudah persiapan. Semua terkendali dengan baik," pungkasnya. z dtf
Kementerian BUMN Bantah Izin Freeport Diperpanjang MedanBisnis – Jakarta Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengeluarkan pernyataan klarifikasi terkait pemberitaan tentang perpanjangan izin PT Freeport Indonesia. Berdasarkan keterangan resmi, Rabu (5/7), Deputi Bidang Pertambangan Industri Strategis dan Media Fajar Harry Sampurno tidak pernah menyatakan bahwa Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) setuju izin
Freeport diperpanjang. Saat ditanya beberapa wartawan selepas rapat, Deputi Fajar Harry Sampurno mengatakan pemerintah masih akan membahas format izin usaha untuk Freeport pasca Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) sementara habis pada Oktober nanti. Deputi Fajar Harry Sampurno juga menyampaikan terdapat 4 (empat) agenda yang dibahas dalam rapat yakni tentang per-
panjangan operasi Freeport, smelter, divestasi (saham), dan stabilitas investasi. Poin perpanjangan operasi dan smelter dikoordinasikan oleh Menteri ESDM, sementara poin divestasi dan stabilitas investasi dikoordinasikan oleh Menteri Keuangan. Semua aspek yang berkaitan dengan izin operasi Freeport harus disesuaikan dengan peraturan perundangan yang berlaku. Freeport tetap
diwajibkan mengubah izin operasi dari Kontrak Karya (KK) ke IUPK jika ingin mengekspor konsentrat. Pemerintah mewajibkan Freeport untuk mendirikan smelter dalam lima tahun ke depan atau selambat-lambatnya pada 2022. Selain itu sesuai ketentuan, Freeport berkewajiban untuk melakukan divestasi saham 51 % dan Menteri BUMN mengusulkan divestasi bisa dilaksanakan BUMN dan BUMD secara
bersama-sama. Hal lain khususnya mengenai perpanjangan operasi Freeport 2x10 tahun, PP, dan fiskal tidak pernah disampaikan Deputi Fajar Harry Sampurno. Masalah perpajakan, bea keluar dan penerimaan negara, merupakan kewenangan Menteri Keuangan. "Demikian klarifikasi ini kami sampaikan agar publik tidak tersesat oleh informasi yang tidak akurat serta tidak sesuai fakta," tulis dalam pernyataan klarifikasi tersebut. z ant
BERITA UMUM
MedanBisnis Memb angun Indone sia yyang ang L ebih B aik Membangun Indonesia Lebih Baik
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : SSaasli PPrrano Jaw anotto Simarmat Simarmataa
KAMIS, 6 JULI 2017
www.medanbisnisdaily.com
UKP Pancasila Kaji Regulasi Anti-Pancasila MedanBisnis - Jakarta Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (UKP-PIP) menyoroti regulasi yang ada di Indonesia, dan akan melihat apakah ada yang bertentangan dengan Pancasila atau tidak. yang akan kita gunakan sebagai alat review itu, sehingga tidak menimbulkan kegaduhan tersendiri soal itu," ucap Yoseph. "Kalau sepanjang in line dengan Pancasila tentu kita akomodir. Contohnya perdata, tapi kalau sudah menyangkut pidana, harus kita luruskan," ucap Yoseph. Sementara itu, Kepala UKPPIP Yudi Latif menekankan bahwa lembaganya hanya bertugas untuk melakukan review. Namun, UKP-PIP tidak berwenang untuk langsung mencabut atau mengoreksi peraturan yang ada. "Karena UKP ini bukan rezim yang bisa menganulir satu perda atau apapun. Kita hanya memberikan masukan pada institusi terkait hal-hal seperti ini tidak sesuai Pancasila, nanti yang ambil tindakan tentu bukan UKP ada institusi terkait yang berhubungan dengan itu," ucap Yudi. Melihat tugas yang cukup berat itu, Anas melanjutkan, UKPPIP seharusnya memiliki jangka waktu kerja yang panjang, tidak hanya sebatas pada periode Presiden Joko Widodo saja. Oleh sebab itu, demi memanfaatkan waktu yang pendek, Anas berkomitmen untuk bekerja lebih giat lagi supaya hasilnya maksimal. "Lembaga ini terlalu pendek
"Kami akan menyisir apa saja yang masih belum sesuai dengan Pancasila. Mulai dari regulasi dan sebagainya," ujar Deputi Bidang Pengkajian dan Materi UKP-PIP Anas Saidi, di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (5/7). Tak hanya soal regulasi, bahkan UKP-PIP juga akan mengkaji apakah ada kebijakan ekonomi yang bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila atau tidak. "Misalnya (dianggap) sistem ekonomi kita masih cenderung ke kanan," ujar Anas. UKP-PIP akan mengkaji peraturan daerah syariah.Jika ditemukan ada perda yang tidak sesuai nilai-nilai Pancasila, maka UKP-PIP akan mengusulkan agar perda tersebut dibatalkan. "Perda syariah itu sejauh ini berkaitan dengan perdata, syariat Islam, ekonomi islam, tidak masalah. Tapi kalau sudah pidana, ingin menerapkan, batal atas dasar konstitusi," kata Anas. Deputi bidang Pengendalian dan Evaluasi Silverius Yoseph Soeharso menambahkan, UKPPIP memang memiliki tugas melakukan legal review atau audit review terhadap semua aturan, mulai dari undang-undang, peraturan presiden, peraturan menteri, hingga peraturan daerah. "Kita sudah membuat satu standar seperti apa sih dimensi
TOLAK ANGKET KPK
SEJUMLAH aktivis yang tergabung dalam Koalisi Masyarakat Sipil Tolak Angket KPK (KOMAS TAK) membentangkan spanduk saat mendatangi gedung KPK, Jakarta, Rabu (5/7). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan kepada KPK serta menyampaikan petisi untuk menolak hak angket DPR yang dinilai melemahkan KPK. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/pras
waktunya yang bisa kita lakukan dan terlalu luas jangkauan yang akan dilaksanakan. Oleh sebab
Mahkamah Konstitusi sebelumnya telah mencabut kewenangan Menteri Dalam Negeri dalam
itu harus ada fokus dari deputi bersama-sama staf lainnya," ujar Anas.
membatalkan Perda provinsi. MK juga mencabut wewenang pemerintah provinsi mem-
Irwandi Yusuf Pimpin Aceh untuk Periode Kedua dedi irawan Irwandi Yusuf resmi memimpin Provinsi Aceh untuk periode kedua. Ia bersama pasangannya Nova Iriansyah dilantik Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh periode 20172022, di Gedung DPR Aceh, Banda Aceh, Rabu (5/7). Pelantikan itu juga dihadiri Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo. Kepala Negara sengaja transit ke Aceh untuk memberikan ucapan selamat langsung kepada Irwandi-Nova sebelum bertolak ke Turki. Jokowi hadir sekitar pukul 10.30 WIB. Saat itu, pimpinan dewan menskor sidang saat sesi pengucapan selamat dan pemotretan, sembari menunggu kedatangan presiden. Tiba di gedung DPRA, Jokowi memberikan ucapan selamat kepada Irwandi-Nova dan berterimakasih kepada Zaini Abdullah dan Muzakir Manaf atas dedikasinya memimpin Aceh selama 5 tahun ke belakang. Seusai bersalaman dan foto bersama, Mendagri, Irwandi Yusuf dan anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Aceh mengantar Presiden Joko-
wi ke halaman depan gedung DPRA, untuk melanjutkan perjalanan kenegaraan ke Turki. Ketua DPR Aceh Tgk Muharuddin berharap setelah pelantikan Gubernur Irwandi Yusuf agar tidak terjadi lagi keributan seperti masa pilkada lalu. “Perpecahan masa pilkada agar tidak kembali terjadi di Aceh, karena pada saat pesta demokrasi lalu ada kelompok yang terpecah dan menjadi beberapa kubu karena mendukung salah satu pasangan calon,”ujar Tgk Muharudin. Ia menyatakan, rakyat Aceh sudah sepatutnya mendukung kepemimpinan Irwandi-Nova, karena dengan kemampuan dan pengalamannya membagun Aceh yang lebih baik ke depan. Irwandi Yusuf menyatakan, proses Pilkada lalu yang sangat kompetitif dan dinamis, sentimental dan emosional, telah membelah sebagian masyarakat Aceh dalam kelompok-kelompok tertentu. “Sejak saat ini semua itu telah berakhir, maka berhentilan saling menjelek-jelekkan di warung, maupun di media sosial, saling menjatuhkan, dan semua perangai yang bersifat buruk karena itu akan merusak
persatuan masyarakat Aceh,” ungkap Irwandi. Irwandi mengucapkan terima kasih kepada rakyat Aceh yang telah mempercayai dirinya kembali memimpin Aceh. “Mari kita bersama-sama membuat Aceh semakin sejahtera, adil, dan lebih bermatabat dengan syariat Islam. Mulai saat ini, saya selaku Gubernur Aceh bertanggung jawab melayani seluruh masyarakat, dan ini merupakan amanah yang ditinggalkan kepada kami pemimpin 5 tahun ke depan,” ungkapnya. Irwandi menambahkan, dirinya menjadi Gubernur Aceh bukan untuk kepentingan untuk sebagian orang maupun kelompok. Tapi saya menjadi pemimpin adalah untuk melayani seluruh masyarakat Aceh. Mendagri dalam amanatnya menyebutkan dirinya percaya bahwa Irwandi-Nova mampu melaksanakan tugas sebaikbaiknya dan menjalankan roda pemerintahan sebagaimana yang telah diamanatkan oleh seluruh masyarakat Aceh. Irwandi Yusuf adalah Gubernur Aceh periode 2007-2012 bersama wakilnya Muhammad Nazar. Pada Pilkada Aceh 2012, ia kembali maju sebagai calon gubernur, namun kalah. Pada Pilkada 2017, ia kembali maju dan menang.z
negara nanti, Prasetyo mengaku akan ikut keputusan Presiden Joko Widodo. Yang terpenting, menurutnya, adalah pemerintah bisa tetap bekerja. "Tapi kalau itu memang diperlukan ya sah-sah saja kan nggak ada masalah, yang penting kinerja pemerintah bisa terukur," ucap Prasetyo. Lebih jauh, Prasetyo menilai tidak ada dampak dari pemindahan ini. Sebab, sebelumnya pada era Bung Karno, ibu kota sudah pernah dicanangkan untuk dipindahkan ke Palangka Raya. "Dampak nggak ada ya, itu kan cerita dari Bung Karno dulu ya. Adanya di lintang Khatulistiwa, di tengah-tengah antara Indonesia bagian timur. Tengah ujung
Khatulistiwa kan Palangka Raya itu. Tapi kita kan nggak tahu," tuturnya. Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengatakan, rencana pemindahan ibu kota hanya pepesan kosong. Menurutnya perpindahan ibu kota tidak bisa dilakukan tanpa rencana yang matang. "Saya melihat wacana ini masih wacana yang belum matang. Masih mentahlah jadi sebaiknya dipikirkan ulang, bukan prioritas. Pemindahan ibu kota bukan gagasan yang buruk tapi membutuhkan biaya yang besar, rencana yang matang," ujar Fadli. Fadli mengatakan pemindahan ibu kota ini tidak dapat dilakukan
dalam waktu satu hingga dua tahun saja. Masih banyak yang harus diurus oleh pemerintah. "Jadi menurut saya sih nggak masuk akal untuk saat ini kecuali kita ada kelebihan anggaran dana yang memang dipersiapkan dan tempat juga penting di mana, itu sudah menjadi satu konsensus di mana tempatnya jadi jangan ngomong gitu aja," tuturnya. Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo menyebut wacana pemindahan ibu kota sudah muncul sejak dulu. Menurutnya perlu persiapan matang soal infrastruktur dan penunjang lainnya. z dcn
MedanBisnis - Banda Aceh
ANTARA FOTO/Septianda Perdana
PANORAMA DANAU TOBA
batalkan Perda kabupaten/kota. Pembatalan perda saat ini hanya bisa dilakukan melalui uji materi di Mahkamah Agung.zkcm
PENGUNJUNG menikmati panorama Danau Toba di Prapat, Simalungun, Sumatera Utara, Rabu (5/7). Danau Toba adalah sebuah danau tekto-vulkanik yang terbentuk akibat aktivitas vulkanik gunung berapi dengan ukuran panjang 100 kilometer dan lebar 30 kilometer yang mengelilingi tujuh kabupaten/kota di Provinsi Sumatera Utara yang merupakan salah satu tujuan destinasi unggulan wisata di Indonesia.
Komisi II DPR Dukung Pemindahan Ibu Kota MedanBisnis - Jakarta
CUACA
Ketua Komisi II DPR Zainudin Amali mendukung pemindahan lokasi ibu kota negara. Menurutnya, kondisi Jakarta sudah terlalu padat. "Melihat kondisi ibu kota sekarang ini memang sudah seharusnya wacana atau rencana pemerintah memindahkan ibu kota ke luar Jakarta perlu untuk kita dukung," ujar Amali, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (5/7). Amali menjelaskan, rencana ini telah disampaikan sejak bulan April, saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) menugaskan Bappenas untuk mempelajari pemindahan ibu kota.
"Kita harus sekarang lakukan itu, kalau tidak bisa dibayangkan sekarang saja kondisi Jakarta sudah seperti ini. Apalagi kalau 5-10 tahun yang akan datang. Negara lain juga lakukan itu, jadi kebutuhan buat kita," jelasnya. "Soal ke mana tempat dipindahkan itu dipelajari oleh Bappenas. Jadi prinsipnya, wacana pemindahan ibu kota negara dari Jakarta ke tempat lain," sambung dia. Ia mengatakan, sempat ada usulan pemindahan ibu kota ke Jawa Barat. Namun menurutnya luar Pulau Jawa akan lebih baik. "Prioritasnya kan itu di Kalimantan. Kalau saya menyarankan keluar Pulau Jawa,"
KOTA BESAR DI SUMUT
CERAH
BERAWAN
MENDUNG
KAMIS, 6 JULI 2017
HUJAN
GUNTUR
Sumber | BMKG Medan
imbuhnya. Amali menyebutkan, proses pemindahan ibu kota bisa sampai 5 tahun. Mengingat banyak yang harus dipindahkan. "Pengalaman di negara lain di atas 5 tahun. Satu atau 2 periode pemerintahan," tutupnya. Sebelumnya, Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengaku siap apabila suatu saat Jakarta tidak lagi menjadi ibu kota negara. Faktor ketenangan menjadi salah satu alasan Jakarta tak lagi cocok menjadi ibu kota. "Ibu kota memang itu harus diperlukan. Apa yang dikatakan Pak Jokowi ya tentunya kita sih siap saja," kata Prasetyo, Selasa (4/7).
"Karena di sana kan harus ada ketenangan biar bisa bekerja, kepentingan masyarakat Indonesia, khususnya, bisa terakomodir juga, ketenangan kerja juga ya," ujarnya. Meski mendukung apa pun keputusan pemerintah, dia menyebut pemindahan ibu kota bukanlah hal mudah. Untuk itu, pemerintah pusat harus mempersiapkan dengan baik dan memikirkan dampak pemindahan tersebut. "Tapi itu kan juga persiapannya nggak setahun atau dua tahun, perencanaannya monggo saja bagaimana implementasinya silakan dari pemerintah pusat," ujarnya. Di mana pun lokasi ibu kota
MEDAN
BINJAI
LUBUK PAKAM
P.SIANTAR
RANTAU PRAPAT
HUJAN RINGAN 0
HUJAN SEDANG 0
HUJAN RINGAN 0
HUJAN SEDANG 0
BERAWAN 0
22 - 32
C
22 - 32
C
23 - 34
C
20 - 31
C
21 - 35
C
P. SIDEMPUAN
HUJAN RINGAN 0
22 - 32
C
SIBOLGA
HUJAN RINGAN 0
22 - 32
C
MedanBisnis
BAKAL CALON GUBERNUR MALUKU
Bupati Buru Selatan Tagop Soulisa (kiri) menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon Gubernur Maluku kepada Ketua Tim Pilkada DPD Partai Hanura Provinsi Maluku Faray Souwakil di DPD Partai Hanura Provinsi Maluku, Ambon, Rabu (5/7). Selain Partai Hanura, Tagop Soulisa telah mendaftar kepada PDIP, PKS, PKP Indonesia, Partai Gerindra, Partai Nasdem dan Partai Amanat Nasional.
antara foto/izaac mulyawan
Ketua PGI Medan Pendeta Martin Manullang:
"Pilihlah KDh Berdasarkan Kinerja, Bukan Agama!" edward f bangun
MedanBisnis – Medan Ketua Persekutuan Gereja Indonesia (PGI) Medan Pendeta Martin Manullang mengimbau seluruh umat Kristiani di Sumatera Utara, termasuk kota Medan, untuk memilih para calon Kepala Daerh (KDh) berdasarkan kinerja, bukan berdasarkan sentimen primordial seperti agama. Tujuannya adalah untuk mendapatkan pemimpin Sumatera Utara yang benarbenar baik di masa depan. "Kami imbau umat untuk memilih berdasarkan kinerja, bukan karena agama. Memilih untuk mendapatkan pemimpin yang terbaik untuk Sumut ke depan," kata Ketua PGI Medan Pendeta Martin Manulang kepada para wartawan di Medan, Rabu (5/7). Disinggung mengenai adanya sejumlah gereja yang menyatakan telah memberikan dukungan kepada sosok bakal calon, PGI tidak bisa mencampuri. "Mengenai itu (dukungan gerejagereja), kita tidak bisa terlalu jauh mengomentari," katanya. Disampaikanya, Sumut terdiri dari berbagai agama dan suku bangsa. PGI tidak bisa memilahmilah latar belakang para kandidat. "Kita doakan semua calon. Kita berdoa agar masyarakat memilih yang terbaik untuk Sumut," katanya. Secara terpisah, Ketua BPD Gereja Perhimpunan Injil Baptis Indonesia (GPIBI) Sumut Pdt Julius Sianturi pun menegaskan
II
POLITIK
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Jaw an Gun Iwan Gunttar araa Iw
urusan negara dipisah dengan urusan gereja. "Kami memisahkan urusan negara dan gereja. Gereja mendukung urusan negara. Tidak harus masuk dalam politik (praktis), namun mendoakan semuanya," katanya. Menurutnya, gereja tidak bisa memberikan dukungan politik hanya kepada satu calon tertentu. Hal itu bisa menimbulkan sakit hati pihak-pihak lain, bahkan dari jemaat sendiri. Namun, setiap orang yang datang meminta dukungan doa, pasti diberikan. "Artinya, kita mendoakan semuanya," katanya. Ketua STT Sola Gratia Medan ini mengatakan, secara individu bisa memberikan dukungan, namun tidak mengharuskan kepada gereja dan jemaat untuk ikut pada sikap individu. GPIBI netral dalam politik praktis. Jika pun ada yang meminta dukungan doa, jangan sampai kemudian mencoba mengatur gereja dalam urusan politik. Baik PGI Medan dan BPD
GPIBI Sumut menyatakan netral dalam pilgubsu. Artinya, PGI dan GPIBI tidak memberikan dukungan politik pada calon
tertentu, namun mendoakan semua calon untuk Sumut yang lebih baik. Sedangkan pilihan tetap berada di tangan umat. z
PPP Buka Pendaftaran Calon Walikota Padangsidimpuan ikhwan nasution
MedanBisnis – Padangsidimpuan
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Padangsidimpuan membuka pendaftaran bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota P.Sidimpuan Periode 2018 /2023. Pendaftaran telah dijadwalkan dari 1 Juli sampai 31 Agustus 2017. Ketua Tim Penjaringan Calon Walikota dan Wakil Walikota P.Sidimpuan, DPC PPP P.Sidimpuan, Kadir Pandapotan Siregar MA didampingi sekretaris Muhammad Ali Siregar S.Sos, Rabu (5/ 7) mengatakan syarat yang harus dipenuhi masing-masing bakal calon sesuai jutlak dan PKPU (Peraturan Komisi Pemilihan Umum) sebanyak 25 item. Seperti mampu membaca Alquran, setia pada Pancasila dan UUD 1945, berpendidikan paling rendah SLTA sederajat, sehat jasmani, rohani dan bebas dari penyalahgunaan Narkoba, melaporkan daftar kekayaan pribadi serta tidak pernah melakukan perbuatan tercela. "Syarat dimaksud wajib dipenuhi masing-masing calon,” kata Kadir. Kemudian, paparnya akan dilakukan survei dan penelitian masing-masing pasangan calon terkait integritas, kapabilitas, akseptabilitas dan elektabilitas agar pasangan calon yang diusung PPP nantinya terukur. ”Hasilnya akan disampaikan ke pimpinan secara berjenjang,” jelas Ketua Tim Penjaringan. Dibukanya pendaftaran pasangan calon yang akan diusung PPP dalam memperebutkan kursi orang nomor satu dan dua di Kota P.Sidimpuan. Ini juga berdasar Surat Keputusan DPP PPP No.1198/KPTS/DPP/ VI/2017 yang ditandatangani Ketua Umum DPP PPP H.M.Romahurmuziy dan Sekjend H.Asrul Sani dan Surat DPW PPP Sumut No.195/int/DPW/VI/2017. "Kita ingin calon yang diusung PPP benar-benar terukur kemampuannya,” harap Kadir. z
Kamis, 6 Juli 2017
Suhu Politik Meningkat, KDh Diingatkan Fokus Pembangunan benny pasaribu
MedanBisnis – Medan Suhu politik di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) mulai meningkat menjelang bergulirnya Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut dan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di 8 kabupaten/kota pada Juni 2018. Bahkan panasnya suhu politik itu akan berlanjut di pemilihan legislatif tingkat kabupaten, provinsi dan pusat serta pemilihan presiden dan wakil presiden pada 2019 mendatang. Terkait hal itu, para kepala daerah di Sumut, terutama yang berniat mengikuti pemilihan kepala daerah, diingatkam untuk tetap fokus menjalankan program pembangunan di daerah pemerintahannya masingmasing. "Suhu politik bakal semakin memanas, namun kita berharap dan meminta para kepala daerah,
terutama kepala daerah yang ikut pemilihan, tetap fokus menjalanlkan pembangunan," kata Pengamat Anggaran Pemerintah Elfenda Ananda, Rabu (5/7). Dari pengalaman-pengalaman sebelumnya, Elfenda mengkhawatirkan tidak efektifnya program pembangunan dijalankan oleh kepala daerah yang terlibat langsung dalam pemilihan. Misalnya program itu dijalankan hanya karena modus kepentingan. "Untuk itu diharapkan masyarakat untuk ikut mengawasi jalannya pembangunan. Sebab partisipasi masyarakat melakukan pengawasan adalah cara yang efektif untuk mengembalikan seorang kepala daerah ke tupoksinya dari prilaku menyimpang," katanya. Di sisi lain, Ketua Tim Investigasi Forum Jasa Konstruksi Sumut (Forjasi) M Rizki mengatakan kekhawatirannya pembangunan tidak efektif di
tengah meningkatnya suhu politik saat ini. Dia menyebutkan kekhawatiran itu dari sisi penyusunan dan penetapan anggaran. Misalnya tentang anggaran pembangunan yang semestinya bisa untuk sekali penganggaran, namun sengaja dipecah untuk mengakomodir konstituen. "Ini memang semacam lingkaran yang saling ada keterkaitan. Nah karenanya kekuatan pengawasan oleh masyarakat harus juga bersamaan dengan pengawasan hukum oleh pihak yang berwenang," ujarnyam "Kalau legislatif, saya kira kita bisa lihatlah seperti apa pengawasannya, dan apalagi pengawasan oleh Inspektorat juga bisa kita nilailah karena mereka juga di bawah kendali kepala daerah, karenanya harus dengan niat dari kepala daerah itu sendiri untuk melakukan pembangunan itu," tukas Rizki. z
Fadly Nurzal:
Mahasiswa UIN Perlu Perkuat Wawasan Kebangsaan Masyarakat elvidaris simamora
MedanBisnis – Medan Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara perlu mengambil peran dalam mencerdaskan dan memperkuat wawasan kebangsaan masyarakat di daerah. Harapan itu disampaikan Anggota DPR RI yang juga Ketua Umum Alumni UIN Sumatera Utara H Fadly Nurzal ketika memberikan materi pembekalan bagi mahasiswa yang akan mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Gedung Serba Guna Medan, Selasa (4/7). Dalam kegiatan itu, anggota DPR/MPR RI dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tersebut juga menyosialisasikan empat pilar kebangsaan yakni Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI. Belakangan ini, kata Fadly Nurzal, bangsa Indonesia sedang mengalami tantangan yang cukup besar yang berkaitan dengan nasionalisme dan persatuan bangsa.
Jika tidak disikapi dengan serius dan bijaksana, kondisi yang sangat berkaitan dengan wawasan kebangsaan tersebut justru akan memberikan situasi yang kontraproduktif, bahkan merusak persatuan dan kesatuan. Apalagi kondisi yang berpotensi menimbulkan perpecahan tersebut pernah dihadapi. Namun disebabkan masih kuatnya nasionalisme dan wawasan kebangsaan rakyat Indonesia, tantangan dan ancaman hingga saat ini berhasil dihadapi sehingga bangsa Indonesia masih terhindar dari ancaman perpecahan. Sepanjang sejarah negaranegara klasik dan modern, setiap perpecahan suatu bangsa, pasti ada pihak lain yang mengambil keuntungan dari perpecahan tersebut. Untuk mengantisipasi ancaman perpecahan tersebut, bangsa Indonesia membutuhkan perekat. Perekat yang dibutuhkan itu telah ada dan disepakati bersama berupa konsensus empat pilar kebangsaan yakni
Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI. Konsensus yang disepakati tersebut merupakan abstraksi dari nilai-nila luhur bangsa Indonesia yang memang ditakdirkan hidup secara majemuk, tapi memiliki persamaan nilai luhur. Karena itu, mahasiswa UIN Sumut harus dapat mengambil peran dalam memberikan edukasi sehingga wawasan kebangsaan masyarakat semakin kuat. Harapan itu semakin besar terhadap mahasiswa yang akan melaksanakan KKN karena bergaul dan berhadapan langsung dengan masyarakat di daerah. "Jangan sia-siakan kesempatan ini untuk memberikan sumbangsih bagi bangsa dan negara," katanya. Dekan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sumatera Utara Zulham mengatakan, KKN tersebut diikuti oleh 2.591 mahasiswa dengan lokasi di empat kabupaten yakni Langkat, Deliserdang, Serdang Bedagai, dan Simalungun. z
Besok, Aminullah-Zainal Dilantik dedi irawan
MedanBisnis – Banda Aceh Aminullah Usman dan Zainal Arifin secara resmi akan dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh periode 2017-2022 dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRK Banda Aceh pada hari Jumat (7/7) besok di gedung lama dewan setempat. Dari informasi yang dihimpun Medan Bisnis dari Kabag Humas Setdako Banda Aceh Dody Haikal di Balaikota, Rabu (5/7), gladi bersih pelantikan Aminulah-Zainal digelar hari Kamis (6/7) ini. Prosesi pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan akan dipimpin langsung oleh Gubernur Aceh Irwandi Yusuf.
Aminullah dan Zainal menjadi pasangan kepala daerah (KDh) pertama di Aceh yang dilantik oleh Irwandi. Selanjutnya, Irwandi juga dijadwalkan akan melantik sembilan kepala daerahnya lainnya hasil Pilkada serentak 2017 yang masa jabatannya berakhir dalam Juli 2017 ini. Aminullah yang menggantikan posisi Illiza Sa’aduddin Djamal yang masa tugas jabatannya sebagai wali kota berakhir pada Selasa (4/7). “Selama dua hari 5-6 Juli, Pak Sekda Bahagia yang menjabat sebagai Plh Wali Kota Banda Aceh,” kata Dody Haikal. Ia menyebutkan, pada acara pelantikan nanti selain unsur Muspida, tamu undangan yang akan hadir termasuk para man-
tan wali kota beserta keluarga dan perwakilan masyarakat. “Selama prosesi pelantikan, Jalan Abu Lam U di depan balai kota akan ditutup. Usai pelantikan, wali kota dan wakil wali kota akan di-peusijuk secara adat Aceh di Taman Bustanussalatin (Taman Sari),” ujarnya Pada siang harinya, sambung Dody, juga akan digelar pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK dan Ketua Dekranasda Banda Aceh di Aula Lantai IV Balai Kota Banda Aceh. “Ibu Nurmiyanti Aminullah Usman akan dilantik oleh Ketua TP PKK Aceh Darwati A Gani yang juga merupakan Ketua Dekranasda Aceh. Acara ini akan turut dihadiri oleh wali kota yang baru dan beliau juga akan menyampaikan sambutan sebelum pelantikan,” jelas Dody. z
Kader Demokrat Deliserdang Masih Menjagokan Ashari Tambunan rinaldi samosir
MedanBisnis – Lubukpakam Kader Partai Demokrat DPC Deliserdang masih jagokan H Ashari Tambunan kembali menjadi Buati Deliserdang periode 2019-2024 pada pilkada yang akan di gelar pada Juni 2018.Hal itu juga berdasarkan realitas dan objektivitas aspirasi masyarakat yang berkembang saat ini. “Karenanya,saya sebagai kader Partai Demokrat mendukung pencalonan H Ashari Tambunan untuk Calon Bupati Deliserdang periode yang akan datang. Pertimbangan berdasarkan kanerja beliau pada periode ini sudah bagus dengan visi-misi, Deliserdang yang maju, berdaya saing,religius dan bersatu dalam kebhinekaan.Ini merupakan tekad yang luhur untuk memajukan Deliserdang. Bukan hanya itu, bersatu dalam kebhinekaan mengandung unsur kebersamaan dalam keberagaman untuk mengisi pembangunan,”kata anggota DPRD Deliserdang Edison Marpaung dari Fraksi Demokrat,Selasa (4/ 7). Edison menjelaskan, Ashari Tambunan memiliki hubungan emosional dengan Partai Demokrat, karena merupakan adik
kandung Almahrum H Amri Tambunan, Bupati Deliserdang sebelumnya yang merupakan kader andalan Partai Demokrat periode lalu. Selain itu,Ashari Tambunan merupakan adik ipar Ketua DPC Partai Demokrat Deliserdang, Ir Hj Anita Lubis MBA. “Selain itu,melihat pencapaian pembangunan selama ini cukup baik dan intensitas kehadiran di tengah masyarakat cukup tinggi dan realitanya memperoleh sejumlah penghargaan nasional,” papar Edison. Menurutnya,kemenangan merupakan nilai akhir dalam setiap kontestasi.Demikian pula dalam dunia politik terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Deliserdang 2018. Semua Partai Politik (Parpol), sebutnya,mengejar target harus menang guna menjaga kredibilitas parpol masing-masing. Kata Edison,disamping menarik simpatik masyarakat pada pra kampanye dan kampanye, rekam jejak serta potensi keberpengaruhan kandidat merupakan faktor dominan untuk menang. Adanya tren parpol akhir-akhir ini yang akan menentukan sikap yang dianggap potensial, tetapi tidak sedikit pula parpol pada menit akhir
baru menentukan sikap. Biasanya hal itu dilakukan partaipartai besar yang beranggapan mampu mempermainkan jaringan parpol untuk memenangkan calon yang diusungnnya. “Berbagai macam cara dan alasan dari partai-partai besar untuk membenarkan lambatnya menentukan sikap.Slah satu yang populer saat ini melakukan survei elektabilitas kandidat. Untuk itu, seluruh mata dan telinga jaringan partai dimanfaatkan guna mengetahui secara objektifitas tingkat elektabilitas calon yang diunggulkan,” ungkap Edison Marpaung. Komentar senada juga disampaikan Jaresman Sitanggang, Bendahara Partai Demokrat Deliserdang yang juga anggota DPRD daerah itu. Menurutnya,Ashari Tambunan untuk periode mendatang tidak memiliki rival yang sepadan.Bahkan, ada rumor yang beredar di masyarakat bahwa bupati sudah ada.Pilkada Deliserdang periode mendatang hanya tinggal mencari wakil bupati. “Tidak usah repot tentang pilkada Deliserdang yang akan datang,wakil saja yang dijaring saat ini,”tandas Jaresman Sitanggang. z
HUKUM
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : YYss RRat at Jaw
III
Kamis, 6 Juli 2017
MENGHAPUS SIMBOL ISIS
TIM Polda Sumut bersama TNI dan unsur pemerintahan Kota Medan menghapus simbol ISIS yang di cat permanen di dinding depan rumah SWP terduga teroris Jalan Pelajar Timur, Kecamatan Medan Denai, Rabu, 5 Juli 2017. SWP merupakan terduga teroris yang menyerang Polda Sumut pada 25 Juni lalu.
medanbisnis/hermansyah
Tak Pakai Helm, Tren Pelanggaran Lalu Lintas abimanyu
MedanBisnis –Medan Berdasarkan hasil analisis dan evaluasi Operasi Ramadniya Toba 2017 yang berakhir Selasa (4/7), mengendarai sepeda motor tak memakai helm merupakan tren pelanggaran lalu lintas di mana jumlahnya meningkat hingga 50% dibanding tahun sebelumnya. Diketahui, tahun ini pelanggaran lalu lintas berupa mengendarai sepeda motor tak memakai helm sebanyak 1.456 kasus, sementara tahun lalu hanya 735 kasus. Berdasarkan data dari Bidang Humas Polda Sumut, Rabu (5/7), tercatat sebanyak 1.459 kasus mengendarai sepeda motor tanpa helm dan jumlah ini mendominasi hingga 45,20% dari keseluruhan pelanggaran jenis sepeda motor yang sebanyak 3.228 kasus. Pelanggaran lalu lintas jenis kensaraan roda dua juga menjadi tren paling tinggi dari jenis kendaraan lainnya pada 2017. Tercatat sebanyak 3.224 unit sepeda motor terbukti penggunanya melakukan pelanggaran, diikuti terbanyak kedua melakukan pelanggaran dengan jumlah 689 unit dari jenis kendaraan mobil penumpang. "Kalau pelenggaran lalu lintas kendaraan jenis mobil mencapai 2.15 kasus atau meningkat 22 % dari tahun sebelumnya dengan jumlah 7.63 kasus. Pelanggaran menyangkut kelebihan muatan menjadi tren pelanggaran lalu lintas pada kendaraan jenis mobil yang tercatat sebanyak 2.39 kasus atau 24,44% dari keseluruhan kasus pelanggaran kendaraan jenis mobil sebanyak 9.78 kasus," papar Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan, Rabu (5/7). Sedangkan aksi kriminal yang terdata dalam pelaksanaan Operasi Ramadniya Toba 2017 selama berlangsung, jenis penganiayaan berat tercatat sebagai kasus terbanyak untuk kejahatan konvensional, dengan jumlah 28 kasus dari keseluruhan sebanyak 33 kasus berbagai jenis kejahatan. MP Nainggolan menambahkan, berdasarkan hasil analisis dan evaluasi tersebut para personel di seluruh satwil di jajaran Polda Sumut diinstruksikan memedomani kegiatan harian khususnya satgas operasi. "Selanjutnya dari hasil catatan itu para personel di seluruh satwil jajaran Polda Sumut juga diharap memahami setiap tujuan, sasaran maupun target yang telah disampaikan pada setiap pelaksanaan giat operasi agar memaksimalkan kinerja di lapangan," paparnya. z
Mantan Polwan Ditangkap karena Narkoba abimanyu
MedanBisnis –Medan Desi Natalia Br Simatupang (34), yang pada 2016 dijatuhi sanksi pemberhentian dengan tidak hormat (PDTH) dari keanggotaan Polri karena terlibat kasus narkoba pada 2012, kembali ditangkap karena kasus yang sama dalam upaya pengosongan rumah dinas dan razia peredaran narkoba di Kompleks Abdul Hamid, Jalan Medan Binjai, Senin (3/7). Menurut keterangan Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Rina Sari Ginting, Desi dijatuhi hukuman PDTH berdasarkan Putusan Sidang Kode Etik Profesi Polri, Nomor : PUT KKEP/03/IV/2016/KKEP, tanggal 23 April 2016. Dia pernah tugas sebagai Ba Satuan Tahanan dan Barang Bukti Polres Serdang Bedagai (Sergai), dengan pangkat terakhir briptu. "Saat diamankan petugas gabungan dalam pengosongan rumah dinas dan razia narkoba di Kompleks Abdul Hamid tersebut yang bersangkutan masih membawa kartu tanda anggota yang belum dikembalikannya sejak dipecat. Jadi, informasi awalnya dikabarkan polwan, namun sewaktu pemeriksaan pasca ditangkap baru diketahui yang bersangkutan sudah di-PDTH pada 2016,” jelas Rina, Rabu (5/7) siang. Ditambahkan Rina, Desi dijatuhi hukuman PDTH setelah menjalani hukuman penjara selama empat tahun karena tertangkap mengomsumsi narkoba pada 24 Desember 2012 dan menjalani persidangan di Pengadilan Negeri Lubuk Pakam, sebagaimana kutipan Putusan Perkara Pidana Nomor : 350/PID.B/ 2013/PN.LP.SR, tanggal 11 Juni 2013. "Yang bersangkutan dikenai PDTH karena terlibat kasus serupa pada tahun 2012 dan sempat menjalani hukuman pidana selama empat tahun. Atas putusan pidana dari kasus itu, Sidang Komisi Kode Etik Polres Sergai pada tanggal 23 April 2016 menyatakan bahwa Briptu Desi Natalia Br Simatupang NRP 81120819 terbukti secara sah melanggar pasal 12 ayat 1 huruf a dari Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2003 dan dijatuhi sanksi pemberhentian dengan tidak hormat sebagai anggota Polri," papar Rina. Dia kemudian mengungkapkan, pada kasus di 2012 itu Desi ditangkap petugas Satres Narkoba Polres Sergai karena kedapatan mengonsumsi narkotika jenis sabu-sabu, dengan barang bukti dua paket kemasan plastik klip berisi sabu-sabu seberat 1,7 gram di rumah salah seorang kerabatnya. "Kasus yang sebelumnya tersangka ditangkap di rumah kerabatnya, Jurmalik alias Lilik Bardok di Dusun III, Desa Jambur Pulau, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Sergai. Kasusnya diproses Polres Sergai hingga putusan pengadilan. Setelah menjalani hukuman pidana empat tahun, selanjutnya yang bersangkutan dijatuhi PDTH melalui sidang kode etik," papar Rina. Lantas, Senin (3/7) sekitar pukul 10.00 WIB, Desi kembali ditangkap bertepatan saat upaya pengosongan rumah dinas dan razia narkoba oleh petugas gabungan di sebuah rumah di Kompleks Abdul Hamid. Saat itu dia sedang bersama temannya, dua pria dan satu wanita, di rumah blok H 9A. Hasil pemeriksaan dan tes urine oleh petugas BNNP Sumut, mereka terbukti positif mengonsumsi zat amphetamine dan methapetamine. z
Anggota DPR Tak Paham Arti Pemberantasan Korupsi MedanBisnis –Jakarta Panitia Khusus (Pansus) Angket terhadap KPK mulai menunjukkan manuver-manuver. Kunjungan ke BPK, Mabes Polri, hingga berencana mendatangi para narapidana (napi) kasus korupsi dilakukan. Terkait ini, anggota DPR dinilai tak memahami arti pemberantasan korupsi. Direktur Pusat Pengkajian Pancasila dan Konstitusi (Puskapsi) Universitas Jember Bayu Dwi Anggono menyebut manuver pansus angket menunjukkan disorientasi yang malah mengganggu kinerja lembaga antirasuah tersebut. Bayu menyebut manuver pansus angket bisa saja berujung pembubaran KPK. "Semakin menunjukkan bahwa pansus angket agendanya sesungguhnya tunggal, yaitu mencari-cari kesalahan KPK untuk kemudian pada akhirnya ingin melemahkan atau paling ekstrem membubarkan KPK," ujar Bayu kepada wartawan, Rabu (5/7). Bayu juga mengatakan, agenda kunjungan ke lembaga pemasyarakatan (lapas) untuk mewawancarai para napi tidak ada dalam dokumen alasan diusulkannya hak angket. Padahal, menurut Bayu, dalam Pasal 199 ayat 2 UndangUndang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (MD3), pengusulan hak angket harus disertai dokumen yang
memuat alasan-alasan penyelidikan yang jelas. Berikut bunyi pasal tersebut: Pengusulan hak angket sebagaimana dimaksud pada ayat (1) disertai dengan dokumen yang memuat paling sedikit: a. materi kebijakan dan/ atau pelaksanaan undang-undang yang akan diselidiki; dan b. alasan penyelidikan. "Manuver Pansus Angket KPK seperti mengunjungi para koruptor di lapas untuk mencari keterangan perlakuan KPK selama menangani perkara mereka jelas tidak ada dalam dokumen alasan diusulkannya hak angket oleh beberapa anggota DPR waktu itu. Padahal panitia angket dalam menjalankan tugasnya terikat pada dokumen awal pengusulan hak angket tersebut. Dengan demikian, manuver pansus angket KPK seperti ke lapas tersebut bertentangan dengan pasal 199 ayat 2 UU MD3," papar Bayu. Selain itu, Bayu mengatakan,
kunjungan tersebut menunjukkan anggota DPR tak memahami arti pemberantasan korupsi. Menurut Bayu, para napi korupsi itu telah sah dinyatakan bersalah dan putusannya telah berkekuatan hukum tetap. "Kunjungan ke lapas untuk menemui para koruptor juga menunjukkan tidak sensitifnya para anggota DPR perihal perang terhadap pemberantasan korupsi mengingat hampir mayoritas koruptor di lapas tersebut telah melalui persidangan, baik itu tingkat pertama sampai dengan kasasi di MA yang semuanya menyatakan mereka bersalah. Artinya, proses pengadilan membenarkan penyidikan dan penuntutan KPK terhadap para koruptor di lapas tersebut," jelas Bayu. Bayu pun berharap sebaiknya DPR menghentikan manuver tersebut lantaran bisa menurunkan kepercayaan publik terhadap DPR. Bayu meminta sebaiknya DPR melakukan kerja nyata saja untuk membereskan persoalan di masyarakat. "Untuk itu, ketimbang melakukan aktivitas dan manuver yang semakin menurunkan kepercayaan publik ke DPR, sebaiknya DPR segera menghentikan Pansus Angket KPK dan melakukan kerja nyata untuk mengatasi persoalan nyata di masyarakat," kata Bayu. z dhan-dn
Kodam I/BB dan Polda Sumut Cegah Teror zahendra
MedanBisnis – Medan Komando Daerah Militer I Bukit Barisan (Kodam I/BB) dan Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) menjalin kerja sama bidang intelijen dalam upaya mencegah teror yang belakangan kerap terjadi di sejumlah daerah di Indonesia. "Upaya yang telah dilakukan kerja sama intelijen antara Kodam I Bukit
Barisan dengan Kepolisian Daerah Sumatra Utara,” kata Pangdam I/BB Mayor Jenderal TNI Cucu Somantri kepada wartawan, Rabu (5/7). Cucu mengemukakan itu usai acara Syukuran HUT ke-67 Kodam I/BB, yang dirangkai halalbihalal, serah terima jabatan dan tradisi korps pejabat di Balai Prajurit Makodam I/BB. Pihaknya, lanjut Cucu, juga melakukan patroli bersama sebagaimana telah dilakukan Kodim
0201/BS bersama Polrestabes Medan. "Upaya perbantuan dalam langkah pencegahan juga melibatkan para babinsa dan bhabinkamtimas, serta kepala desa maupun lurah untuk meningkatkan siskamling," katanya. Pangdam I/BB Mayor Jenderal TNI Cucu Somantri kemudian menegaskan, para kepala lingkungan diharapkan melakukan pengecekan terhadap para pendatang ke daerahnya. z
Satgas Pangan Ungkap 212 Kasus MedanBisnis – Jakarta Kapolri Jenderal Tito Karnavian menyebutkan ada 212 kasus yang diungkap Satgas Pangan dalam kurun waktu 7 Mei hingga 5 Juli 2017. Berdasarkan angka tersebut, dia menilai satgas yang dipimpin Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto telah berhasil menjalankan tugasnya. "Mengenai indikator keberhasilannya sekiranya karena harganya stabil. Yang penting tidak terjadi inflasi. Total semuanya ada 212 kasus. Yang berhubungan bahan pokok ada 105, yang non bahan pokok itu 107. Jadi 212 kasus yang kita sudah tangkap bersama-sama satgas gabungan ini," papar Tito di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (5/7). Satgas Pangan dibentuk untuk menekan angka kecurangan dalam hal distribusi pangan, harga pangan dan kualitas pangan jelang Hari Raya Idulfitri 1438 Hijrah. Satgas Pangan menggandeng KPPU, Kementerian Perdagangan, Kementerian Dalam Negeri,
Kementerian Pertanian dan instansi berwenang lainnya. Tito mengatakan, Satgas Pangan terus bergerilya mengendus kecurangan di sektor pangan selama kementerian-kementerian terkait membutuhkan kehadirannya. Mantan Kapolda Metro Jaya itu menjelaskan komando tertinggi Satgas Pangan dipegang Menteri Pertanian Amran Sulaiman. "Sebelum perintah berhenti, kita jalan terus. Ya Pak Menteri, Pak Mentan bilang jalan ke kita, kita jalan terus. Ini komandonya saya serahkan betul kepada Pak Mentan karena beliau lebih menguasai mengenai masalah sembako ini," jelas Tito. "Polri prinsipnya kami mendukung sepenuhnya apapun kebijakan yang diambil oleh Bapak Mentan, yang sudah diberikan tugas oleh Bapak Presiden," lanjut Tito. Dalam kesempatan yang sama, Amran Sulaiman menyampaikan pendapat anggota DPD Jawa Barat Fraksi Hanura, Aceng Fikri, beserta Wakil Ketua DPD Darmayanti Lubis tentang stabilitas pangan saat ini.
"Ini tahun pertama harga stabil terbaik, itu menurut omongannya Aceng DPD dari Jawa Barat. Ibu Wakil Ketua juga demikian. Nanti beliau sampaikan," kata Amran. Amran menjelaskan, sejak dibentuknya Satgas Pangan seluruh warga Indonesia merasakan stabilitas harga, sekalipun di momen jelang Idulfitri. Terakhir, Amran berterima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan Satgas Pangan. "Seluruh Indonesia merasakan bahwa harga stabil, menikmati juga. Kita perhatikan pedagangnya, juga tetap masih untung. Sekali lagi terima kasih Pak Kapolri, terima kasih Ibu Dirjen (Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Tjahya Widayanti), Ibu Wakil Ketua KPPU (Kurnia Sya'ranie), perempuan tapi luar biasa," jelas Amran. "Siang malam kita kerja. Pasukannya timnya Pak Kapolri, (Ketua) Satgas Pak Setyo terima kasih. Pak Kabareskrim yang jam 03.00 subuh, kami telepon pasti diangkat. Kita gerak bersama," imbuh Amran. z aud-dn
CGK Cengkareng, Jakarta KNO Kualanamu, Medan FLZ Sibolga BTH Hang Nadim, Batam TKG Tanjung Karang, Bandar Lampung PLM Palembang DPS Denpasar, Bali BTJ Banda Aceh GNS Gunung Sitoli, Nias LSW Lhokseumawe SBG Sabang DTB Danau Toba, Silangit SIN Singapore
K. Lumpur
RUTE SIN KNO SIN KNO
MH 861 MH 865
09.05 15.50
FLIGHT NO. DEP TIME MI234 07.30 MI233 08.40 MI238 19.00 MI237 20.05
Destination Medan-Bandung
Flight Code QZ 7986 QZ 7980 Medan-Surabaya QZ 7611 Medan-Penang QZ 8076 QZ 8072 AK 5837 Medan-Bangkok QZ 8084 Medan-Kuala Lumpur QZ 8050 AK 1351 QZ 8054 AK 1355 AK 1357
K Lumpur
ARRIVAL TIME 07.55 11.15 19.20 22.20
MH 860 MH 864
DOP 1234567 1234567 1234567 1234567
08.25 15.10
AC/TYPE B738 B738 B738 B738
Time Frekuensi 05.35-07.55 1x Daily 19.55-22.15 3x Weekly (Senin, Rabu, & Jumat) 12.00-14.55 1x Daily 08.55-10.40 1x Daily 14.10-15.55 1x Daily 18.30-20.15 1x Daily 17.00-19.10 4x Weekly (Selasa, Kamis, Sabtu, Minggu) 06.05-08.10 1x Daily 08.00-10.00 1x Daily 11.20-13.15 1x Daily 17.25-19.25 1x Daily 21.25-23.25 1x Daily
Keterangan Hari: 1 = Senin, 2 = Selasa, 3 = Rabu, 4= Kamis, 5 = Jumat, 6 = Sabtu, 7 = Minggu
Catatan: Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu
IV
METROPOLITAN
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Herman SSaleh aleh Jaw
Kamis, 6 Juli 2017
Angkat Kuliner Lokal
Enam Chef Ikuti Game of Stoves dewantoro
KOMPETISI MEMASAK
KOMPETISI memasak Game Of Stoves di Hotel JW Marriot Medan, Rabu, 5 Juli 2017. Kompetisi memasak Game Of Stoves yang diikuti 6 Chef mengangkat kuliner lokal. medanbisnis/hermansyah
5.000 Blangko e-KTP
Distribusinya Sampai Usia 22 Tahun ramita harja
MedanBisnis—Medan Sebanyak 5.000 blangko Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP) dari Kementerian Dalam Negeri sudah didistribusikan ke Pemko Medan. Namun distribusi blangko itu diprioritaskan hanya untuk usia sampai 22 tahun. Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Disdukcapil Kota Medan Arfian Saragih mengatakan, saat ini distribusi blangko eKTP ke Pemko Medan sudah mulai ada. Sayangnya, jumlahnya tetap tidak bisa menampung dengan banyaknya yang mengurus e-KTP. "Ya, 5.000 blangko kemarin itu untuk
yang sampai usia 22 tahun saja. Selebihnya kita masih mengeluarkan resi seperti dahulu," katanya kepada MedanBisnis, Rabu (5/7). Arfian mengaku resi atau surat keterangan kependudukan sebagai pengganti e-KTP sementara kepada warga. Menurutnya surat keterangan kepen-
dudukan yang dikeluarkan pihaknya itu, bisa dipakai warga untuk mengurusi berbagai keperluan. Dalam sehari, pihaknya bisa menerima pengurusan e-KTP hingga 300 berkas. Pemko Medan melalui Disdukcapil sudah mengupayakan dengan menjemput bola ke pusat untuk meminta tambahan blangko lebih banyak. Namun, lanjutnya, pusat yang menetapkan berapa banyak yang dikirim ke daerah-daerah. "Kita sih maunya banyak dapat blangko e-KTP. Pernah Kota Medan dikasih cuma 1.000 blangko. Bayangkan saja, dalam sehari ada 300 yang mengurus e-KTP," katanya. Sementara Kepala Disdukcapil Medan OK Zulfi, mengatakan, Pemko
Medan tetap berupaya agar ketersediaan blangko e-KTP tetap ada meski hal itu kewenangan Kemendagri. Meski demikian, dia menghimbau masyarakat tidak khawatir dengan pemakaian surat keterangan atau resi yang digunakan sebagai pengganti KTP sementara saat mengurus berbagai keperluan administrasi. Menurutnya surat tersebut bisa digunakan untuk mengurus apa saja yang berhubungan dengan administrasi kependudukan, seperti untuk paspor, ke bank, pernikahan dan lainnyaa. "Kami juga sudah surati bank dan melakukan rapat kerja dengan instansi yang terkait, seperti Kepolisian, BPJS, Kantor Pos, Imigrasi dan lainnya," pungkasnya. z
HUT ke-241 AS Dirayakan di Medan rizanul/irvan MedanBisnis—Medan Duta Besar (Dubes) Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia Joseph R Donovan Jr merayakan peringatan hari Kemerdekaan ke-241 AS bersama tokoh masyarakat Sumatera di Hotel JW Marriott Medan, Selasa (4/7) malam. Joseph malam itu didampingi Wakil Gubernur Sumut Nurhajizah Marpaung dan Konsul AS di Medan Juha P Salin.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan dua negara, Indonesia dan AS. Pada kesempatan resepsi malam itu, Joseph dan Juha tampak lebih banyak menjamu segenap undangan yang hadir, baik dari kalangan konsuler asing maupun tokoh dan masyarakat yang ada di Sumatera, khususnya Medan. Pada kesempatan tersebut, Joseph kembali mengatakan beberapa hal mengenai perkembangan hubungan baik
antara Indonesia dan AS. selain itu juga mengatakan beberapa program kerjasama dan bantuan AS untuk Indonesia, khususnya Sumut. Joseph R Donovan mengatakan dirinya baru pertama sekali melakukan kunjungan resmi ke Provinsi Sumut. "Saya hadir ke sini untuk merayakan hari Kemerdekaan AS dan saya gunakan juga untuk bertemu dengan bapak Gubsu untuk membahas kerjasama dengan AS. Salah satu bentuk kerjasama yang sudah terjalin
Pendaftar Mahasiswa Jalur Mandiri
Unimed 2.047 Orang, USU 6.157 Orang dewi syahruni lubis MedanBisnis—Medan Mahasiswa yang mendaftar lewat Jalur Mandiri di Universitas Negeri Medan (Unimed) Tahun 2017 mencapai 2.047 orang, Rabu (5/7). Sebelumnya pada Selasa (4/7), jumlah pendaftar 1.827 orang. Sementara yang mendaftar di Jalur Mandiri di USU mencapai 6.157 orang hingga Rabu (5/7). Rinciannya untuk IPA sebanyak 3.039 orang, IPS sebanyak 2.143 orang dan IPC sebanyak 975 orang. Pendaftaran di Unimed diapresiasi Rektor Prof Dr Syawal Gultom SH MPd. "Ini merupakan pencapaian luar biasa. Karena masih ada kesempatan dua minggu lagi, karena pendaftaran Jalur Mandiri ditutup pada 19 Juli 2017 mendatang," katanya kepada MedanBisnis di Medan, Rabu (5/7).
Kabag Humas Unimed Muhammad Surip menambahkan, pendaftaran penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri dibuka sejak 14 Juni - 19 Juli 2017 hingga pukul 17.00 WIB. Untuk mendaftar dilakukan secara online, dan tata cara pendaftaran secara lengkap dapat dilihat pada laman www.unimed.ac.id. Dikatakannya, ujian seleksi akan digelar pada 23 Juli secara tertulis. Sedangkan, ujian keterampilan bagi peminat olahraga dan seni dijadwalkan pada 24-25 Juli. Untuk hasil ujian akan diumumkan pada 31 Juli. "Daya tampung jalur mandiri tahun ini sekitar 1.500 orang untuk 52 program studi," ujarnya. Adapun, rincian pendaftar Jalur Mandiri yakni, untuk Campuran 326 orang, Saintek 565 orang, Soshum 1.156 oang dan totalnya 2.047 orang. "Diharapkan bagi calon mahasiswa agar segera mendaftar atau jangan di akhir, karena bisa saja
terjadi kesalahan pada aplikasi online nya," imbau Surip. Sementara itu, Kabag Humas USU Bisru Hafi mengatakan pendaftaran Jalur Mandiri tahun ini telah dibuka sejak 12 Juni melalui online di situs penerimaan.usu.ac.id. Pendaftaran berakhir pada 7 Juli 2017. "Ujian seleksi pada jalur ini dijadwalkan pada 11 Juli, yang dimulai pukul 07.30 WIB. Bagi mereka yang telah mendaftar, wajib hadir 30 menit sebelum ujian dimulai," ujar Bisru. Ia menambahkan, ujian yang akan dihadapi para peserta dilakukan secara tertulis. Meliputi, tes kemampuan dasar IPA, tes kemampuan dan potensi akademik (TKPA) serta tes kemampuan dasar IPS. "Hasil ujian akan diumumkan pada 20 Juli 2017," papar Bisru. USU, tambagnya, menyediakan kuota 2.000 kursi. Kuota itu untuk 47 program studi untuk jenjang sarjana (S1). z
selama ini adalah kerjasama USAID dan Millenium Challenge Account," ujar Joseph. Joseph juga mengatakan kalau pihaknya menawarkan berbagai program yang dapat membantu Sumut untuk mencapai tujuannya seperti air bersih, lingkungan hingga perlindungan ekosistem di Sumut. "Saya juga telah berdiskusi dengan Gubernur tentang bagaimana caranya agar perusahaan AS bisa berinvestasi di sini seperti perusahaan pembangkit listrik, pengelolaan sampah," papar Joseph. Sementara itu, Wakil Gubsu Nurhajizah Marpaung menyebutkan bahwa Indonesia perlu banyak belajar dari pengalaman negara maju yang sudah lama merdeka. Karenanya, pada perayaan kemerdekaan AS di Medan, dirinya berharap perhatian negara adidaya itu terus diberikan khususnya untuk Sumut. Nurhajizah menyampaikan Indonesia dan AS memiliki kesamaan, di mana kedua negara punya wilayah yang luas, dengan potensi alamnya masing-masing. Begitu juga kultur yang beragam, suku, agama, dan bangsa. Sehingga diakuinya, hal itu membuat negeri Paman Sam itu menjadi idola bagi banyak warga negara untuk mengadu nasib di sana. "Amerika punya sejarah panjang dengan Indonesia, khususnya Sumatera Utara. Mereka sudah mengenal potensi kita, terutama komoditas karet, kopi Mandailing, kopi Sidikalang, pariwisata dan lainnya," ujar Nurhajizah. z
MedanBisnis—Medan Sebanyak enam chef di Hotel JW Marriott Medan lolos dalam final round Game of Stoves yang tahun ini mengangkat kuliner lokal. Even ini merupakan rentetan dari program Indonesian Culinary Journey untuk mencari resep terbaik dan otentik di Hotel JW Marriott Medan, Rabu (5/7). Resep kuliner yang dikonteskan harus Indonesian Food dan representatif. Hal itu dikatakan Marketing Communication Manager JW Marriott Medan Herpeiriati kepada MedanBisnis, Rabu (5/7) di Medan. Dijelaskannya, sebelumnya event ini melibatkan 12 chef di bawah senior chef dan setelah diseleksi muncul enam chef. Enam chef tersebut, yakni Erni Yawati dengan menu appetizer Sumatran Fruit Salad, Tommy Eko Prasetio dengan menu appetizer Anyang Medan. Kemudian chef Rustam Manurung dengan menu main course udang arsik khas Batak, Adityo Putra dengan menu main course Ikan Asin Asam Tomat Mamakku Style, Sri Wahyuni dengan menu dessert Lupis Medan, dan Zenifar Rega dengan menu dessert Lapis Legit. "Ini merupakan final round untuk mencari resep terbaik yang otentik dari properti (JW Marriott) kita. Ini merupakan bagian dari Program Indonesian Culinary Journey tahun ini di bulan Agustus sekaligus untuk merayakan Hari Kemerdekaan RI," ujarnya. Dia menuturkan, event untuk mencari resep kuliner lokal yang terbaik dan otentik ini nantinya akan dimasukkan ke dalam cook book JW Marriott dan akan di-share ke seluruh properti (JW Marriott). Tahun ini, kata dia, berbeda dengan tahun lalu yang pemenangnya roadshow di 7 properti JW Marriott. Namun karena saat ini sudah ada 53 properti roadshow, maka tidak memungkinkan untuk dilakukan. "Ini dikemas lebih menarik dan kita namai dengan Game of Stoves. Harus Indonesian Food dan representatif. Kita cari the best of the best. Dari 53 properti, buat kompetisi sendiri untuk cari resep terbaik. Jadi nanti seluruhnya akan dikumpulkan di cook book kita dan akan ditampilkan dalam buffet di tanggal 12 - 19 Agustus nanti," ungkapnya. z
Rektor Unpab Terima Penghargaan Tokoh Peduli Pendidikan zahendra MedanBisnis—Medan Rektor Universitas Pembangunan Panca Budi (Unpab) Dr Muhammad Isa Indrawan SE MM menerima penghargaan Tokoh Peduli Pendidikan 2017 pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-427 Kota Medan. Penghargaan itu diserahkan Walikota Medan Dzulmi Eldin pada upacara Hari Jadi ke-427 di Lapangan Benteng Medan, Senin (3/7). Rektor Unpab HM Isa Indrawan kepada wartawan di Kampus Tamadun Mandiri Unpab, Jalan Gatot Subroto km 4,5 Medan, Rabu (5/7) mengatakan, Walikota Medan Dzulmi Eldin memberikan apresiasi kepada Unpab yang telah memberikan akses kepada Usaha Kecil Menengah (UKM) dalam memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) untuk kepentingan pengembangan usaha. "Pak Wali Kota Medan Dzulmi Eldin berharap, apa yang digagas Unpab dalam memberikan akes kepada UKM dalam pemanfaatan TIK dapat diikuti oleh kampus-kampus lain di Kota Medan," kata Isa Indrawan. Sebelumnya, kata Isa, Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi menyampaikan rasa salut dan bangga terhadap pimpinan Unpab yang mengelola perguruan tinggi ini dengan nuansa budaya, sehingga menimbulkan semangat kerja yang maksimal. “Begitu juga Menristekdikti Prof Mohamad Nasir memberi apresiasi terhadap pimpinan Unpab atas pembukaan Pasar Deli (Padi) sebagai bengkel wirausaha bagi mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi,” tutur Isa. Terkait penghargaan Tokoh Peduli Pendidikan 2017 itu, menurut Isa, pihaknya makin terpacu untuk menjadikan Unpab menjadi perguruan tinggi berkelas dunia. Saat ini, tambahnya, pihaknya tengah berusaha masuk perangkingan dunia WEBOMATRICS pada tahun 2018. Saat ini, Unpab menempati rangking 13.201 dunia dari 100.000-an perguruan tinggi dunia dan rangking 5.285 untuk Asia. "Hingga awal 2016, Unpab sudah menduduki rangking 94, atau termasuk 100 besar nasional dari 3.000 perguruan tinggi di Indonesia versi Menristekdikti. Dalam hal ini, program akreditasi Unpab menargetkan lima program studi mendapat akreditasi A dan akreditasi institusi menjadi A," tutur rektor. z
TERIMA PENGHARGAAN
medanbisnis/ist
REKTOR Unpab Dr H Muhammad Isa Indrawan SE MM (kanan) saat menerima penghargaan Tokoh Peduli Pendidikan 2017 dari Wali Kota Medan Drs HT Dzulmi Eldin MSi pada upacara Hari Jadi ke-427 Kota Medan di Lapangan Benteng Medan.
Pembangunan Sarana Air Minum
Eldin dan Dubes AS Letakkan Batu Pertama
PERBAIKAN SANITASI
antara foto/irsan mulyadi
DUBES Amerika Serikat untuk Indonesia Joseph R. Donovan (kiri) bersama Walikota Medan Dzulmi Eldin (tengah) dan Plt. Sekda Provinsi Sumut Ibnu Sri Hutomo (kedua kanan) memasukan material bangunan pada pembangunan sarana air bersih, dan sanitasi, di Medan, Sumatera Utara, Rabu (5/7). ramita/irvan MedanBisnis—Medan Walikota Medan HT Dzulmi Eldin S bersama Dubes Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia Mr Joseph Donovan
dan Plt Sekdaprovsu Ibnu Sri Utomo meletakkan batu pertama pembangunan sarana air minum dan hibah sanitasi, serta rehabilitasi rumah tidak layak huni (RTLH) di Jalan Sari Lingkungan V, Kelurahan Kedai Durian,
Kecamatan Medan Johor, Rabu (5/7). Selain itu Walikota Medan juga melakukan penandatangan MoU dengan Ketua USAID Iuwash Plus, Louis O'Brein. Penandatangan Mou ini dilakukan dalam rangka peningkatan akses air minum, sanitasi dan penyehatan lingkungan di Kota Medan. Diharapkan MoU yang dilakukan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Kegiatan itu turut dihadiri Konsul AS di Medan Mr Juha Salin, Pimpinan USAID Matthew Burton, Cief of Party USAID Iuwash Plus Indonesia Louis O Brien, Direktur PDAM Tirtanadi Sutedi Raharjo dan direksi lainnya, dan sejumlah pimpinan SKPD di lingkungan Pemko Medan serta ratusan masyarakat sekitar. Dikatakan Walikota, kegiatan yang dilakukan merupakan tanda dimulainya program Pemerintah Indonesia yang diinternalisasi menjadi program Pemko Medan 2017 dalam mencapai target universal, yakni 100% masyarakat memiliki akses air minum dan sa-
nitasi serta 0% kawasan tanpa kumuh. Eldin memaparkan, Pemko Medan telah mengintegrasikan program pemerintah pusat yakni kota tanpa kumuh (kotaku) dengan program yang telah direncanakan Pemko Medan yakni program lingkungan sehat permukiman, berupa hibah dan semi hibah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) untuk penyediaan akses air minum dan sanitasi serta RLTH. Menurutnya, program kota sehat juga terintegrasi dengan kegiatan ini. Dengan demikian sasaran perbaikan kualitas lingkungan dan manusianya menjadi terarah, fokus dan tepat sasaran. "Tidak hanya dari segi infrastrukturnya saja tetapi juga perubahan perilaku sedemikian rupa, sehingga investasi yang ditanam berhasil guna dan berdaya guna dalam meningkatkan derajat kesehatan lingkungan dan masyarakat," katanya. Guna mewujudkan hal tersebut, ia berharap dukungan penuh dari Pem-
provsu dalam hal realisasi sistem penyediaan air minum (SPAM) regional Mebidang (Medan, Binjai, Deliserdang), mengingat Kota Medan saat ini berada dalam kondisi defisit air, termasuk dukungan penuh alokasi penyediaan air minum untuk kawasan MBR sebagai bagian dari fungsi sosial sistem penyediaan air minum. "Kami telah menargetkan bahwa 30% dari alokasi air minum dari SPAM Regional Mebidang akan digunakan untuk kawasan MBR dan Pemko Medan siap untuk membangun sistem perpipaan sambungan rumah nantinya," ungkapnya. Dubes AS untuk Indonesia Joseph Donovan mengatakan air bersih sangat penting bagi kesehatan dan kehidupan sehari-hari. Oleh karenanya AS bangga dapat bermitra dan bekerjasama dengan Pemerintah Indonesia menuju akses universal untuk air bersih dan sanitasi layak di tahun 2019. Joseph berharap apa yang dilakukan USAID Iuwash Plus ini dapat mem-
berikan standar kesehatan, sanitasi dan air bersih yang lebih baik lagi bagi masyarakat di Kota Medan, terutama warga berpenghasilan rendah. Diingatkannya, air, sanitasi dan penyakit terkait higiene seperti diare, hepatitis A dan demam tifoid adalah penyebab kematian di Indonesia. "Faktanya, penyakit diare menjadi penyebab 25% kematian anak-anak di Indonesia. Oleh karenanya kemitraan yang kita lakukan ini dapat mewujudkan akses universal untuk air bersih dan sanitasi layak di tahun 2019," ungkap Joseph. Proyek USAID Iuwash Plus senilai US$39,6 juta di 8 priovinsi di Indonesia. Tujuan proyek ini untuk meningkatkan layanan air minum dan sanitasi dengan fokus utama 40% penduduk termiskin. Di Sumut, USAID Iuwash Plus bekerja di 5 kabupaten/kota. Selama lima tahun, proyek itu akan menyediakan peningkatan akses air bersih bagi 1 juta penduduk dan peningkatan akses sanitasi layak bagi 500.000 penduduk di Indonesia. z
MedanBisnis
V
INTERNASIONAL
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik :Slamat Riad Jaw Riadyy
Kamis, 6 Juli 2017
Larangan Elektronika di Penerbangan Turki Dicabut MedanBisnis – Istanbul Larangan membawa perangkat elektronika, seperti, komputer jinjing, ke kabin pesawat pada penerbangan dari Turki menuju Amerika Serikat, yang telah berlaku tiga bulan, dicabut pada Rabu, kata kantor berita Dogan. Pada 25 Maret, Amerika Serikat melarang perangkat elektronika berukuran lebih besar dari telepon genggam dibawa dalam kabin pada penerbangan langsung menuju Amerika Serikat dari 10 bandar udara di Timur Tengah, Afrika Utara dan Turki. Dogan mengatakan,perusahaan penerbangan Turkish Airlines menerima penumpang membawa perangkat elektronika pada pukul 06.45 (10.45 WIB) dalam penerbangan dari bandar udara Ataturk, Istanbul, menuju bandar udara antarbangsa John F Kennedy, New York, pada Rabu. Kantor berita Anadolu, yang dikelola negara, pada Selasa melaporkan, Menteri Perhubungan Turki Ahmet Arslan menyatakan larangan membawa perangkat elektronika pada penerbangan dari Istanbul menuju Amerika Serikat akan dicabut pada Rabu. Petugas AS dan Inggris melakukan pemeriksaan terhadap langkah keamanan di bandar udara Ataturk pada Selasa, menurut laporan Dogan. Larangan tersebut diberlakukan pada 10 bandar udara di delapan negara, yakni Mesir, Maroko, Yordania, Uni Emirat Arab, Arab Saudi, Kuwait, Qatar dan Turki,untuk mengatasi ketakutan akan bom, yang dapat disembunyikan pada perangkat elektronika, yang dibawa dalam penerbangan. Pada Minggu, Amerika Serikat mencabut larangan membawa komputer jinjing di kabin pada penerbangan dari Abu Dhabi menuju Amerika Serikat, dengan mengatakan,Etihad Airways telah menerapkan langkah keamanan lebih ketat. ant/reuters
Polisi Myanmar Lari Saat Rohingya Diserang Massa MedanBisnis – Yangon Seorang polisi Myanmar melarikan diri saat sekerumunan orang menyerang kelompok Muslim Rohingya di negara bagian Rakhine, yang menewaskan satu orang, kata pihak keamanan setempat pada Rabu. Sekelompok pegaris keras Buddha di Rakhine melempar bebatuan ke arah sejumlah warga Rohingya di ibu kota negara bagian itu, Sittwe, pada Selasa, sehingga menewaskan pria 55 tahun bernama Maung Nu, juga dikenal dengan nama Monir Ahmad, kata kantor Kanselir Negara Aung San Suu Kyi, jabatan setara dengan perdana menteri di Myanmar. Dua polisi kepada Reuters mengatakan seorang polisi muda tanpa senjata tengah bersama beberapa orang Rohingya saat serangan itu terjadi. Dia tidak bisa melindungi mereka dari amukan massa. ant/reuters
Pengunjung Pantai Tewas Terkena Peluru MedanBisnis – Tripoli Dua wanita dan dua remaja perempuan tewas pada Selasa malam, ketika sebuah peluru mendarat di pantai dekat bandara Mitiga di ibukota Libya, Tripoli, kata beberapa pejabat setempat. Peluru itu juga melukai 15 orang, kata seorang petugas rumah sakit Mohamed Ben Khalil kepada media Libya Al-Ahrar. Gambar yang diunggah di Media sosial menunjukkan perabotan plastik berhamburan di atas pasir. "Jatuhnya korban disebabkan oleh bentrokan pada Selasa antara pasukan keamanan dan penjahat yang menembakkan peluru, dan jatuh pada sebuah pantai di depan bandara Mitiga," kata Abdulsalam Ashour, seorang Wakil Menteri Dalam Negeri di pemerintahan Libya yang didukung PBB, kepada al-Ahrar. Laporan lain mengatakan bahwa peluru tersebut dilepaskan ketika terjadi serangan balas dendam oleh salah satu dari banyak unsur bersenjata di ibukota. ant/reuters
Tentara Filipina Temukan Potongan Tubuh Pelaut Vietnam MedanBisnis – Manila
Tentara Filipina menemukan potongan tubuh dua pelaut Vietnam, yang diculik pada tahun lalu oleh kelompok Abu Sayyaf di dekat pulau Basilan, kata juru bicara tentara pada Rabu. Enam pelaut Vietnam diculik setelah petempur Abu Sayyaf menyerang kapal barang mereka pada Juni tahun lalu, namun satu orang dapat diselamatkan pada bulan lalu saat gerakan tempur. Kedua jasad tersebut ditemukan sekitar pukul 07.00 (06.00 WIB) pada Selasa di dekat kota kepulauan Sumisip, kata Kapten Jo-Ann Petinglay, juru bicara Komando Mindanao Barat. "Pasukan kami menemukan tubuh tanpa kepala setelah penduduk setempat memberitahu kami tentang keberadaaan jasad itu," kata Petinglay kepada wartawan, dengan
menambahkan,kepala mereka ditemukan di samping jasad tersebut. ant/reuters
kcna/via reuters
PAKAI TEROPONG
DENGAN menggunakan teropong,pemimpin Korea Utara Kim Jong Un menyaksikan uji penembakan rudal balistik antarbenua Hwasong-14.
MENGEKSPRESIKAN kegembiraannya pemimpin Korea Utara Kim Jong Un memeluk para ilmuwan dan teknisi Akademi Sains Pertahanan Korea Utara setelah uji-peluncuran rudal balistik antarbenua Hwasong-14 di Pyongyang,5 Juli,2017.
Korut Umumkan Berhasil Kembangkan Rudal Antarbenua MedanBisnis – Seoul Korea Utara pada Rabu menyatakan berhasil mengembangkan peluru kendali antarbenua (ICBM) berhulu ledak nuklir. Pernyataan itu ditanggapi Washington, yang meminta masyarakat antarbangsa segera mengambil tindakan untuk menghentikan pengembangan persenjataan nuklir Pyongyang. Juru bicara Kementerian Pertahanan Amerika Serikat menyatakan pihaknya sampai pada kesimpulan,peluru kendali yang diluncurkan Korea Utara pada Selasa berdaya jelajah antarbenua. Sementara itu, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Rex Tillerson mengatakan uji terbaru Pyongyang itu adalah peningkatan baru ancaman bagi Washington dan sekutunya. Melalui kantor berita negara KCNA, pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengungkapkan, pihaknya berhasil menyelesaikan uji coba kemampuan persenjataan strategis yang melibatkan bom atom dan hidrogen. Pyongyang tidak akan bernegosiasi dengan Amerika Serikat untuk menghentikan pengembangan senjata itu, jika Washington meneruskan kebijakan keras terhadap Korea Utara, kata Kim sebagaimana dikutip dari KCNA. "Dia, dengan senyum lebar, mengatakan Amerika Serikat akan geram, karena mendapat 'hadiah' menjelang hari kemerdekaan," tulis KCNA, merujuk pada hari kemerdekaan Amerika Serikat pada 4 Juli. Peluncuran rudal pada Selasa juga digelar menjelang pertemuan puncak G20 yang akan
merundingkan cara yang tepat untuk menghentikan aksi Pyongyang. Uji itu menunjukkan,Korea Utara berhasil memenuhi persyaratan teknis pengembangan ICBM untuk "tahap pemisahan", yang merupakan saat hulu ledak rudal memasuki kembali atmosfer, dan pengendalian rudal itu dari jarak jauh, kata KCNA. Dari sisi Amerika Serikat, Tillerson mengatakan,negara yang menyediakan pekerjaan bagi warga Korea Utara, atau memberi bantuan ekonomi maupun militer kepada Pyongyang, adalah negara yang "membantu rezim berbahaya" tersebut. "Semua negara harus menunjukkan kepada Korea Utara ada konsekuensi bagi upaya mereka mengembangkan persenjataan nuklir," kata Tillerson. Presiden Amerika Serikat Donald Trump sudah mendesak China, yang merupakan rekan dagang dan sekutu besar Pyongyang, untuk terus menekan Korea Utara agar negara tersebut menghentikan program nuklir. Dewan Keamanan PBB, yang kini dipimpin oleh China, akan menggelar rapat darurat pada Rabu atas permintaan Amerika Serikat, Jepang, dan Korea Selatan. Para diplomat sendiri mengaku kecewa dengan China karena tidak menerapkan sanksi yang cukup keras untuk negara itu, dengan menolak menerapkan embargo minyak, larangan masuk bagi maskapai Korea Utara,
PULANG KE RUMAH BAPA
atau sanksi kepada bank yang beroperasi di negara yang sama. Pada 2015, PBB memperkirakan ada lebih dari 50.000 warga Korea Utara yang bekerja di luar negeri, sebagian besar di China dan Rusia, sehingga mendatangkan devisa bagi Pyongyang. Selain itu, Korea Utara juga menggunakan sebuah truk dari China, yang sebenarnya dijual untuk urusan pertambangan namun kemudian diubah kegunaannya untuk kepentingan
KOA KA CHENG / JOSEPH KOA / JUSUF
KAMI YANG MENGASIHI: NG KUI FONG Calon istri cucu lelaki: No.7, Jakarta Barat (FONAWATY NG) SHERLY RUSLI - SUMACO Cucu lelaki: Beserta saudara, ipar, Jalan Raden Saleh No.29 JUANDA KOSASIH kemanakan, keponakan Medan JANSEN KOSASIH Dan segenap keluarga - Padang Golf Mansion JULIUS KOSASIH - Japan - Komp. Greenville Blok BE Blok C 9 Medan
TURUT BERDUKACITA Atas meninggalnya:
Bapak CHAN SEK HONG / SUYANTO CHANDRA Ayahanda dari Bapak EDDY CHANDRA Semoga arwah beliau diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa Dan kepada keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan Dari:
wasan Asia Timur. Beberapa analis menduga rudal terbaru Korea Utara bisa menyasar sebagian daratan Amerika Serikat. Peluncuran itu "jauh lebih sukses dari yang diperkirakan"," kata John Schilling, pakar rudal Amerika Serikat. Korea Utara hanya perlu satu atau dua tahun untuk mencapai "kemampuan minimal operasional" ICBM mereka, kata dia. ant/reuters
6,2 Juta Turis Asing Kunjungi Vietnam MedanBisnis – Hanoi Vietnam menerima kedatangan 6,2 juta turis asing dalam enam bulan pertama tahun ini yang berarti terjadi peningkatan sebesar 30,2% untuk periode yang sama dengan pemasukan sebesar US$ 11,5 miliar. Menurut Direktur Jendral Badan Pariwisata Nasional Vietnam Nguyen Van Tuan, enam bulan pertama tahun ini merupakan periode peningkatan kualitas industri pariwisata nasional. Pada awal 2017, Partai Komunis Vietnam menurut Tuan mengeluarkan Resolusi 08-NQ/TW mengenai pembangunan pariwisata dengan sasaran untuk
menjadikan turisme sebagai ujung tombak pertumbuhan ekonomi. Pada Juni lalu, Dewan Nasional menyetujui revisi Undang-Undang Pariwisata yang bertujuan untuk memfasilitasi pembangunan pariwisata. Vietnam juga menjadi tuan rumah Pertemuan Tingkat Tinggi Mengenai Pariwisata Berkelanjutan di Kota Ha Long di propinsi Quang Nihn, yang menjadi salah satu pusat promosi wisata negara itu. Selama periode enam bulan pertama, sektor pariwisata fokus pada peningkatan kualitas layanan, manajemen perjalanan dan pemandu wisata.
Beberapa proyek baru dari investor strategis telah rampung dan mulai beroperasi secara nasional, sehingga ikut membantu meningkatkan kapasitas layanan. Pemerintah Vietnam juga berencana untuk mengembangkan beberapa bandara untuk memenuhi tingginya permintaan pengunjung. Pada Februari 2017, pemerintah mulai memberlakukan visa online bagi warga dari 40 negara, serta memutuskan untuk memperpanjang visa bagi turis dari Inggris, Perancis, Jerman, Spanyol, Italia dan Belarusia. ant/vna-oana
PULANG KE RUMAH BAPA Telah berpulang ke Rumah Bapa di Surga, suami/ayah/ayah mertua/kakek kami yang tercinta.
TANI / CHOW IE HUAT (tutup usia 74 tahun) Pada hari Selasa, 04 Juli 2017 pukul 06.00 WIB di RS. Martha Friska, Medan. Jenazah mendiang disemayamkan di Rumah Sosial GMI Gloria, Jl. Bintang No.38 Medan, Telp: 061-4560461, dan akan dikebumikan pada hari Kamis, 06 Juli 2017 pukul 09.30 WIB di Taman Eden, Tj.Morawa.
(tutup usia 95 tahun)
Pada hari Selasa, 4 Juli 2017 pukul 15.15 WIB di Rumah Sakit Pluit Jakarta Utara. Jenazah mendiang disemayamkan di Rumah Duka Jelambar, Yayasan Jabar Agung dan akan dikremasikan hari Jumat, 7 Juli 2017 pukul 10.00 WIB di Dadap Jakarta.
militer, untuk memindahkan rudal pada Selasa. Trump mengisyaratkan dirinya hampir kehilangan kesabaran terhadap China. "Mengecewakan melihat China dan Rusia masih meminta semua pihak untuk menahan diri, meski sekutu mereka, Korea Utara, dengan jelas tidak menahan diri dengan terus mengembangkan ICBM berhulu ledak nuklir," kata Daniel Russel, mantan diplomat tertinggi Washington untuk ka-
#Dalam Setengah Tahun Terakhir
Telah berpulang ke Rumah Bapa di Sorga, ayah, mertua, kakek, saudara, ipar, pakcik, paman kami yang tercinta.
Istri: LIE SUK TJIN (†) Anak lelaki: KOA TJUNG TJIN (JOHAN KOA) Menantu perempuan:
kcna/via reuters
EKSPRESI KEGEMBIRAAN
Istri: TAN KUI GEK Anak Laki-laki: dr. SELAMAT GEMBIRA, S.S, S.E
KAMI YANG MENGASIHI: Anak Perempuan: Cucu Dalam Laki-laki: LEMON SEBASTIAN OC Menantu Perempuan: Cucu Dalam Perempuan: OLIVIA KONG S.E STEPHANIE OC JULY, S.Kom SAMANTHA OC
GIOVANNA JC GRACIELA JC Dan Segenap Keluarga Jl. Musang No. 14/ 24 Medan
KABAR DUKACITA Telah meninggal dunia dengan tenang, suami, ayah, saudara, ipar, pakcik, paman kami yang tercinta.
TEH HUA MIN / HARIMAN TAHER (tutup usia 56 tahun) Pada hari Selasa, 4 Juli 2017 pukul 09.05 WIB di Rumah Sakit Methodist Medan. Jenazah mendiang disemayamkan di Balai Persemayaman Angsapura Blok VIP F, Jl.Waja No.2-4 Medan dan akan diperabukan hari Jumat, 7 Juli 2017 pukul 12.00 WIB di Krematorium Tie Cang Tien Tanjung Morawa. KAMI YANG BERDUKACITA: Ayah: HARDIMAN TAHER (†) JAW CEN LOU (†) TEH OH HUAN (†) Istri abang kandung: JAW CEN THOK (†) Ibu: GOH CHAI FUNG Istri abang ipar: ONG IK KHUAI (†) LIE SIU PHIN YANG SIU PENG Ayah mertua: INGRID TAN EVY CHOU JAW TEK SIN (†) SELVI NG Kakak ipar: Ibu mertua: NG AI LIN JAW THAO SIANG (†) NG GIOK ENG (†) Kakak kandung: JAW HEN SIANG Istri: TEH SIU LAN JAW SIU SIANG JAW MEI SIANG TEH SIU LIE JAW CHIN SIANG (AMY KEMALA DEWI) TEH SIU BIE Suami kakak ipar: Anak lelaki: TEH SIU FANG TAN WIE TONG (†) RONAN KENT TAHER (†) Suami kakak kandung: ANTON PEH Anak perempuan: AGUS RUDYANTO JHONNY TJIA AMANDA TAHER SAJUDDIN TJIAMAN Adik ipar perempuan: SHANIA TAHER LIE BENG SU JAW LIE SIANG Abang kandung: TIO LIAM KHENG (†) Suami adik ipar: TEH HOA SENG Adik kandung perempuan: AMIR BOER TEH HOA TIONG TEH SIU HUI Beserta kemanakan/keponakan HERMAN TAHER Suami adik kandung: Dan segenap keluarga HARDY TAHER LIAW CHONG MING Jl. Amal Kompleks Graha Kuswari HARJONO TAHER Abang ipar: No. 8 M Medan
VI
DAERAH
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Anang Ana Jaw Anass Azhar
Kamis, 6 Juli 2017
Fidel Ganis Dikukuhkan sebagai Guru Besar USU dewi syahruni lubis
MedanBisnis—Medan Muhammad Fidel Ganis Siregar dikukuhkan sebagai guru besar Tetap Bidang Obstetri dan Ginekologi (Obgin) pada Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara (USU), dalam Rapat Terbuka USU, di Gelanggang Mahasiswa USU, Selasa (4/7).
LEPAS
medanbisnis/zamharir rangkuti
BUPATI Madina lepas rombongan Gues Touring PesonaNusantara.
Bupati Madina Lepas Gues Touring Pesona Nusantara zamharir rangkuti MedanBisnis—Panyabungan Bupati Mandailing Natal (Madina) Dahlan Hasan Nasution melepas rombongan sepeda Gues Touring Pesona Nusantara beranggotakan 15 orang atlet dari berbagai daerah, di Taman Raja Batu, Rabu (5/7). Kegiatan Gues Touring Nusantara tersebut, dimulai dari titik nol Sabang untuk mengolahragakan masyarakat. Bupati Madina dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran rombongan tersebut. "Atas nama masyarakat Madina
menyambut baik kehadiran rombongan atlet sepeda dari kemenpora, dengan membawa tanah dan air untuk pembangunan Monumen Tanah Dan Air Nusantara, tiap daerah yang disinggahi,” katanya. Ketua rombongan Gues Touring Nusantara Agus Santoso juga staf Kemenpora mengatakan, touring bersepeda bertujuan dalam mengkampanyekan betapa pentingnya olahraga bagi masyarakat. "Gues Touring dimulai dari titik nol kilometer Sabang pada 13 Mei kemarin, namun karena bulan puasa Ramadhan dan Idulfitri kita istirahat rute mengelilingi 33 propinsi, di 90 titik kabupaten. Arti
gues bersepeda sambil menikmati pariwisata,” katanya. Agus mengatakan kegiatan tersebut merupakan program prioritas kemenpora tahun 2017. "Jadi setiap kabupaten yang kita singgahi akan kita bawa tanag dan air sebagai wujud persatuan kesatuan yang akan digabung untuk pembangunan Monumen Tanah dan Air Nusantara di Magelang total jarak tempuh mencapai 5.000 KM,” katanya. Hadir pada kesempatan itu Bupati Madina, Wakil Bupati, Kapolres, Wskapolres, Forum RKPD dan ISSI Madina (Ikatan Sepeda Seluruh Indonesia). z
Prof Fidel Ganis Siregar, yang juga Wakil Rektor 2 USU ini, menyampaikan pidato pengukuhan dengan judul “Optimalisasi Kualitas Hidup Perempuan Menopause di Indonesia". Rapat pengukuhan Fidel ini dipimpin langsung Rekor USU Prof Runtung Sitepu. Turut hadir Dekan FK USU Dr Aldy S Rambe SpS(K), Wakil Gubernur Sumut Nurhajizah Marpaung, Ketua Komisi VII DPR Gus Irawan Pasaribu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumut Baharuddin Siagian dan ratusan undangan lainnya. Dalam pidato pengukuhannya, Fidel menyoroti kualitas hidup perempuan menopause. Menurutnya, peningkatan jumlah perempuan usia tua tentunya akan menimbulkan masalah tersendiri, yaitu dengan munculnya keluhan-keluhan pada masa menopause. Walaupun tidak menyebabkan kematian, namun menimbulkan rasa tidak nyaman dan kadang-
BURSA RUMAH
BANGUNAN
DIUMUMKAN
DISEWAKAN
TOKO JAYA GRAHA Distributor JAYA BOARD
Kepada Khalayak ramai, agar berhati-hati terhadap penipuan seorang oknum melalui SMS yang mengaku ingin membeli produk yang dilakukan dengan cara transfer uang ke rekening melalui ATM, dan mengatasnamakan Harian MedanBisnis Demikian harap maklum
Gudang X Pabrik Uk. 1.200 m². Lokasi Sampali, Dekat Cemara, Ada Bangunan, PAM, PLN, 100 Jt/ Thn Min. 2 Thn. Hub:08788312323 / 061-4520742
DIJUAL RUMAH
Jalan Bakau No. 8, Medan. 2 Lantai, Lebar 8, Panjang 14, PLN, PAM. Tlp. Peminat ANTON 081 630 7581
Jl Karya Cilincing No. 35 Menerima Pemasangan Plafon Dan Partisi Gypsum dan Interior Design. Hub: 061. 6613656 – 0852 7620 2211 Susanto W.ST
BIRO TEKNIK
TIRTA GUNA
- Membuat Sumur Bor - Memasang Pipa Air, Sanyo Dragon, Washtafel, Kloset, Dll. Bersedia dipanggil ke luar kota. Hub: SUDARDJI, 0812 642 7507; (061) 8219723. Jl. Setia Budi No. 106 Tanjung Rejo.
DIJUAL RUMAH
Ruko Jl. Danau Singkarak, 4 Tingkat, 3 KM. Tidur, 4 KM. Mandi, Lengkap Perabot. Peminat Serius Hub. 0878 6795 9900 KOS²AN DIJUAL CEPAT (BU)
GENSET
ELEKTRONIK
Dijual Rumah & Tanah di Jl. Rakyat L: 19.5 mtr, P:15 mtr, SHM
- Cuci , Freon - Reperasi / Bkr Pasang - Jual / Beli Baru & Bekas
KULKAS, MESIN CUCI
Hub: 081264804470
AC
Hp.
081370922281
Hub: 0813 9788 6666 / 77663344
KIJANG RENTAL
Innova + BBM + Supir = Rp. 450 rb Dalam Kota. Khusus Orang yang biasa dilayani driver. Serius Hub: 0852 7773 1688
RIDHO RENTAL AVANZA, XENIA, INNOVA HARIAN, BULANAN, ANTAR KNIA OFFICE : JL. LAKSANA 55 E MEDAN HP: 0812 6018 581
RUP A - RUP A RUPA RUPA
GARANSI
AC
RAJUNA TEKNIK
DIJUAL RUMAH
SHANDI RENTAL MOBIL
AVANZA. VVT/i, Rp.250.000 , New Innova (Irit BBM) = 300.000, Harga Termasuk Mobil Dan Supir, Tanpa BBM. Juga Menyediakan: Kapsul, Alphard, Jaguar, Mersedez, Altis, Espas Fortuner, L300, Camry, Bus Pariwisata, Dll.
TERSEDIA TEKNOLOGI TEPAT GUNA Mesin Pengupas Pinang, Mesin Pencincang Pelapah Kelapa Sawit, Mesin Pengiris Kerupuk Tempe, Alat Pengupas Durian, Dll. Hubungi: Terip Karo Karo. Hub: 08126026306 - 77406704
SERVICE AC GARANSI HP 0812.6573.5000 ALI LIM
Kos²an Jl. Sempurna Gg. Baru. Ukuran Tanah 10 x 20 M², Rumah 2 Lantai. Jumlah Kamar 18 Lengkap dengan Isinya / SHM. Peminat Serius. Hub. Hj. Nita 0812 603 6297 / 0822 7296 6107. Maaf Tanpa Perantara
kadang menyebabkan gangguan dalam pekerjaaan sehari-hari. "Yang pada akhirnya akan menurunkan kualitas hidup. Padahal pada kurun waktu usia 40 – 65 tahun, banyak perempuan yang mencapai puncak karirnya," kata Fidel. Menurut dia, penanganan keluhan menopause tersebut saat ini dijumpai di tiga masalah kesehatan yang paling penting dihadapi yakni luasnya wilayah Indonesia, minimnya klinik menopause dan hanya terpusat di perkotaan saja, dan masalah distribusi tenaga kesehatan yang masih kurang merata di Indonesia. Rektor USU Prof Runtung Sitepu, mengucapkan selamat atas pengukuhan Prof Dr dr Muhammad Fidel Ganis Siregar MKed (OG), SpOG(K). Menurut dia, Fidel menambah jumlah guru besar FK USU yang tentunya akan turut meningkatkan kualitas USU sebagai universitas negeri tertua di Pulau Sumatera.
KARYA SERVICE
DIJUAL
Kulkas, Mesin, Cuci, Dispenser, Stabiliser, Pompa Air, Jual AC Second, Service Di Tempat & Garansi 3 Bulan, Genset, Parabola.
" 2 (dua) unit Rumah Toko 5 Lt, Jl.Cipto Kel.Lubuk Pakam Pekan, Kec.Lubuk Pakam No. 83, Surat Sertifikat Hak Milik " Dijual 2 (dua) unit Rumah Toko 2 ½ Lt. Jl.bambu No.3 B Sutomo Ujung, Siap Huni. Surat Sertifikat Hak Milik. Peminat serius Hub: 08126464550
Hub. (061)76762438, 0815 3106 299, 0821 6359 1038
Sebelum aktif sebagai akademisi, Fidel merupakan dokter di Provinsi Papua Barat. Di masa mudanya, Fidel dikenal sebagai atlet sepakbola yang pernah bermain di PSMS Medan dan Persipura Jayapura dengan posisi sebagai kiper. Di PSMS, Fidel merupakan deputi kiper utama PSMS Ponirin Meka sementara saat di Persipura, Fidel bermain bersama Mettu Duaramuri. Fidel meraih gelar dokter (dr) di FK USU pada 1988. Diangkat menjadi PNS pada 1989 dan ditugaskan sebagai Dokter Inpres di Provinsi Irian Jaya, Kabupaten Jayapura dan menjadi Kepala UPT Kesehatan Provinsi Irian Jaya pada 19901993. Pada 1993 dia melanjutkan pendidikan Spesialis Obstetri dan Ginekologi di FK USU dan selesai pada 1997. Selanjutnya dia kembali ke Provinsi Irian Jaya (yang sudah dimekarkan menjadi Papua dan Papua Barat). Dia pun mengabdi sebagai Dokter Spesialis di RSUD Kabupaten Sorong, Papua
Barat, sejak 1998-2008. Pada 2008, Fidel memilih pulang kampung dan mengabdi sebagai Dosen di USU. “Dalam pengukuhan ini, saya berterimakasih pada Gubernur Papua Barat, Kepala Dinas Kesehatan Kab Sorong dan Direktur RSUD Sorong, yang sudah mengijinkan saya pindah untuk menjadi seorang Dosen di USU," katanya. Fidel juga melanjutkan pendidikan Magister Ilmu Kedokteran pada 2011, meraih Brevet Konsultan dalam Bidang Endokrinologi Reproduksi dan Fertilitas dari Kolegium Obstetri dan Ginekologi Indonesia dan meraih gelar Doktor Ilmu Kedokteran pada 2012. Sejak 2011- sekarang menjadi Ketua Umum Perkumpulan Menopause Indonesia (PERMI) Sumatera Utara. Fidel juga aktif melakukan penelitian. Pada 2013, Fidel meraih penghargaan International Asia Pacific Menopause Federation (APMF) TG Award di Jepang, dan banyak penghargaan lainnya. z
Proyek Perpipaan Belum Berfungsi MedanBisnis—Sidikalang Proyek pembangunan sistem distribusi perpipaan air minum di Desa Berampu Kecamatan Berampu Kabupaten Dairi, hingga kini belum berfungsi. Seyogianya, jaringan dikerjakan Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang tahun anggaran 2016 dan terkoneksi ke pipa milik PDAM. Anggota DPRD Dairi, Harry Napitupulu dari Partai Demokrat, Hadiswarno Panjaitan (Fraksi Hanura) dan Rade Simamora Fraksi Gerindra berpendapat, kegiatan berbiaya Rp391 juta tidak berfungsi sehingga patut dikategorikan gagal. Faktanya tidak bermanfaat dan tidak berfungsi. Hal itu disampaikan saat kunjungan lapangan didampingi Inspektur Edward Hutabarat, Plt Direktur PDAM Tirtanciho Rafael Ginting dan staf Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Ucok Anakampun. Ketiga legislator menyebut, infrastruktur itu diduga dikerjakan asal jadi. Kemungkinan tidak sesuai kontrak. Realitanya, air tidak mengalir padahal sudah memasuki semester 2 tahun 2017. Masa pemeliharaan sudah berakhir. Hadiswarno mengatakan, pekerjaan terkesan sangat serampangan. Pipa muncul ke permukaan. Sebagian di antaranya pecah. Kondisi itu diduga terkait erat penanaman tidak sesuai kedalaman yang dipersyaratkan. Harusnya, setiap kegiatan pemerintah bisa dinikmati masyarakat. Tujuan pembangunan adalah meningkatkan kesejahteraan rakyat. Memperbaiki kualitas layanan publik. Namun, asa tersebut tak terwujud.
Seyogianya, pipa milik Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang sudah tersambung ke PDAM. Tetapi, tak kunjung terealisasi. Dewanpun mempertanyakan sejauhmana pengawasan Inspektur. Rafael Ginting mengatakan, serah terima pekerjaan dari Dinas Cipta Karya atau SKPD terkait belum dilakukan ke BUMD ini. Dengan demikian, penyambungan belum boleh dilaksanakan. Bukan tidak mau. Hanya saja, PDAM berpandangan bahwa kegiatan belum selesai. Rafael menekankan, penerimaan aset akan diwujudkan bila sarana publik itu benar-benar dalam kondisi baik serta sesuai dengan acuan. Dicontohkan, standar diameter pipa minimal 2 inci dan ditanam pada kedalamannya sekitar 50 sentimeter. Memang, spesifikasi antara PDAM dan Dinas Cipta Karya berbeda dalam hal penanaman material. Harusnya ada koordinasi antara PDAM dan Cipta Karya dalam pelaksanaan. Ketika tahap perencanaan, kata Rafael, memang ada koordinasi. Selanjutnya calon pengguna tak disertakan untuk supervisi lapangan. PDAM tidak mau menerima peker-jaan yang dianggap belum selesai. Dilakukan dulu perbaikan lalu diberi ke perusahaan. Staf Dinas Cipta Karya dan Penataan Ruang sekarang identik dengan Dinas Perumahan dan Permukiman, Ucok Anahampun mengatakan, kurang mema-hami perjalanan proyek itu. Saat konstruksi ditangani, dia tidak terlibat. “Biar lebih jelas, langsung saja kepada kepala dinas,” katanya. z ril
TARIF IKLAN DI HARIAN MedanBisnis IKLAN UMUM
: - HITAM PUTIH RP. 11.000/KLM/MM - BERWARNA RP. 33.000/KLM/MM IKLAN MINI : RP. 52.800 / 1X TERBIT IKLAN BARIS : 1 CM RP. 6.600 / 1X TERBIT UNTUK PEMASANGAN IKLAN DAN BERLANGGANAN/KELUHAN DAPAT MENGHUBUNGI KE: TELP. 061-4521133 (HUNTING), FAX. 061-4522885
KESEHA KESEHATTAN
MOBIL
NASI GORENG PEMUDA
PIJAT DAN LULUR BU ANI, PANGGILAN
Buka Jam : 18.ºº WIB s/d selesai Alamat : Jl. Pemuda Baru III Simp. Jalan Pemuda HUB : Bpk. Ardi. Hp. 08126597981
HP. 0813.7524.4540 MASSAGE WITH MEN KHUSUS PRIA
ALA T BERA T ALAT BERAT
JASA
KOST TERIMA KOST
0853.6160.6661 HENDRY
Mahasiswa & Karyawan Jl. H.M JONI No. 102 (Indra Motor Service) Fas: Garace Mobil, Spring Bed, Kipas Angin, Meja, KM. Dalam. Hub: 736 6474 / 0813.6093.7764
PIJAT & LULUR TRADISIONAL MBAK YANI 081264129568
UANG ANDA BUTUH UANG:
PIJAT MEDAN TOP
Dengan Jaminan BPKB/Buku Htm Sp. Mtr/ Mbl/Becak Bermotor. Hubungi: CV. MARLAS MOTOR Jl.Mabar - Medan Deli. Telp. 061.6858856, HP. 0821 6234 1303 Proses Cepat (1 jam). Syarat ringan.
Relaxasi Pijat Tradisional Fullbody. Sedia Tempat Jln. Mongonsidi. “Rasakan Pijat Fullbody yang sebenarnya dan trapist pria yang berpengalaman”.
ADI 0821 6848 6777
TANAH DIJUAL TANAH Jl. Karya Gg. Ampera No. 23 Sei Agul Medan. Uk. 18 X 19 Meter, Ada Bangunan Kecil + PLN. Harga Rp. 1.3 M/ Damai. Hub. 0813 7532 0166 Maaf TP
DIJUAL TANAH KOSONG
Berikan : SUPER PIG (Babi Sehat & Bebas Stress) Dijual Oleh : Depot Obat Hewan
KOMPUTER
Info Via SMS - Jkt : 0811652390
TRA VEL TRAVEL
E. T Masalah Komputer ? Virus, Heng, Padam Total Infus, Setting Internet, dll Hub. 085297207808, 085262081777 Iklan Baris MedanBisnis Fax 061 - 4 5 2 41 3 8
SRT - RITRA
Iklan Baris MedanBisnis Fax 061 - 4 5 2 41 3 8
Spesialis kiriman mobil dan barang pindah Telp. 061 - 7711 8811, 785 2545 JL. Brg Katamso No. 557 www.ritra.com
DANA TUNAI
Jaminan BPKB Mobil (Mobil yg Masih Kredit,
Take over kredit Juga Bisa).
Hub. ASEN 0851 0707 0888 0813 6140 1388
LT. ± 8.000/M², Jl. Ampera I, Simpang Pondok Kelapa (Ring Road), SHM, Hub: 087769568121 / 08126050705
PELU ANG BISNIS PELUANG SUKSES TERNAK BABI
MAK ANAN/MINUMAN MAKANAN/MINUMAN
JUAL TANAH KAVLINGAN
AL MOBIL RENT RENTAL
Bermacam-macam Ukuran di Jln. Balai Desa/ Psr 12 Marendal 2/ Kampung La Tahzan Hrg 250.000 s/d 550.000/m². Hub: H. Tarigan Hp : 0823 6626 1537 dr. A. Sitepu Hp : 0812 1817 5032
D'LIMA CAR RENTAL Mobil + Supir: Avanza/Picanto (250), Innova (300), City (350), Fortuner/X-Trail (575)... All In KNIA (180), Pick Up (175) Hub: 0812 6518 7654, 0812 6546 455, 081947081947, 081534-081534, Pin BB: 2313AFOB
VIP RENT CAR
New Alphard u/Wedding .......... Rp. 1,3 jt New Vellfire ZG 2014 ............... Rp. 1,8 jt Toyota Hiace (14 Seat) .............. Rp. 1,3 jt
*12 Jam Dalam Kota All In Free Decor New Camry - Fortuner - Inova - Avanza Call : 081263777779 - PIN. 7D361F76 Website: www.mobilrentalmedan.com
Tanah 50 Ha Saribu Dolok, Cocok u/ bertani.
Iklan Baris MedanBisnis 4521133
Hub: 081361461218 www.FACEBOOK.com/ makelar Iklan Baris MedanBisnis Fax 061 - 4 5 2 41 3 8
DANA CEPAT
BPKB Mobil, Sepeda Motor, Becak, Truck, Utk Semua Thn.
Hub: Prs Multi Finance
0813 8135 0925 - 0813 7537 3278
Jl. Veteran No.3-B Dpn Brayan Trade Centre Simp. Jipur Lama. Terima Marketing
MedanBisnis
VII
DAERAH
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Chairul An war Jaw Anw
Kamis, 6 Juli 2017
Empat KDh Halalbihalal Bersama indra sikoembang
MedanBisnis - Tanjung Balai Empat Kepala Daerah melakukan acara halalbihalal bersama yang dipusatkan di Rumah Dinas Walikota Tanjungbalai, Selasa (4/7). Keempatnya yakini Bupati Asahan H Taufan Gama Simatupang, Bupati Batubara Ok Arya Zulkarnaen, Plt Walikota Pematangsiantar Hefriansyah Noor dan sebagai tuan rumah Walik Tanjungbalai, Syahrial. Dalam acara tersebut keempat kepala daerah saling memberikan dukungan untuk
membangun daerah masingmasing. Dan berkomitmen acara silaturahmi halalbihalal terus dijadwalkan. "Kami siap menjaga silaturahmi ini," kata Syahrial. Syahrial juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Asahan yang telah bersamasama menyelesaikan tapal batas antara Asahan dan Tanjungbalai. Sementara itu, Ok Arya Zulkarnaen berharap silaturahmi yang dilakukan dapat mempelancar rezeki dan pekerjaan membangun daerah. Sedangkan Taufan mengajak
keempat daerah untuk menjaga kebhinekaan serta menjaga NKRI. "Kita tetap NKRI. Maka itu mari kita bagun daerah kita lebih baik lagi," ajak Taufan sembari mengkampanyekan Ok Arya maju sebagai legislatif mewakili daerah Pantai Timur. Hal serupa juga disampaikan Hefriansyah bahwa kegiatan silaturahmi bisa memperkuat persatuan dan kesatuan dan menambah rezeki. "Saya berdiri di sini karena kebaikan seorang Bupati Batubara. Artinya beliau sosok yang perlu didukung," kata Hefriansyah. z
Peringati HUT ke-71
BNI Bertransformasi Jadi Lembaga Keuangan Digital hisar hasibuan/ril
MedanBisnis - Medan Memasuki usianya yang mencapai 71 tahun, Bank Negara Indonesia (BNI) bertransformasi untuk menjadi lembaga keuangan digital yang terkemuka. CEO BNI Kanwil Medan Rudi Harjito dalam siaran pers yang diterima MedanBisnis , Rabu (5/7) mengatakan, penyelenggaraan peringatan HUT ke71 BNI merupakan salah satu wujud ungkapan rasa syukur atas perjalanan bank tersebut yang selama 71 tahun telah berkiprah di industri perbankan Indonesia. "Didirikan oleh Pemerintah Republik Indonesia pada 5 Juli 1946, BNI memulai kiprahnya sebagai bank pertama yang secara resmi dimiliki oleh Pemerintah Republik Indonesia dan merupakan pelopor dari terciptanya berbagai produk serta layanan jasa perbankan di Indonesia. Berbagai rintangan dan tantangan dalam perjalanan usia selama 71 tahun, telah menjadikan BNI semakin matang dan kaya dengan berbagai pengalaman," jelasnya. Hingga saat ini, BNI masih tetap eksis berdiri dan terus berkontribusi secara aktif dalam membangun negeri. "Selama 71 tahun berkarya, telah banyak pencapaian yang diperoleh dan patut dibanggakan. Kinerja selama 2 tahun terakhir tercatat selalu mengungguli industri perbankan," tuturnya. Outlet bank itu juga telah menyebar di seluruh penjuru Indonesia, dari pusat kota
hingga ke pelosok. Sedangkan jaringan luar negeri bank ini juga merupakan yang terluas di antara seluruh bank nasional. "Jumlah nasabah dan layanan yang disediakan juga terus berkembang, menjadikan BNI sebagai salah satu bank terbaik pilihan utama nasabah," tutur Rudi. Dengan pencapaian yang baik, bank itu kemudian diapresiasi oleh berbagai institusi, salah satunya oleh Majalah Investor yang beberapa waktu lalu menganugerahkan BNI sebagai Bank Terbaik Tahun 2017 untuk kategori bank dengan kelas aset di atas Rp 100 triliun. Rudi mengatakan, tema HUT BNI ke-71 kali ini adalah Peningkatan Kinerja Melalui Digital Banking. Melalui tema ini diharapkan dapat membantu branding awareness BNI sebagai institusi keuangan yang tengah melakukan transformasi menjadi institusi keuangan digital nasional yang terkemuka. "Hal ini merupakan sarana untuk meningkatkan kinerja serta percepatan literasi transaksi keuangan kepada masyarakat umum berbasis teknologi digital," ujarnya. Rudi juga mengatakan, melalui pengembangan konsep Digination, BNI berharap dapat mentransformasi perilaku layanan bank tersebut kepada nasabah menuju model transaksi digitalisasi perbankan. Berbagai produk digital telah dikembangkan oleh bank tersebut antara lain BNI UniKQu, BNI Digital Loan, dan sebagainya. "Selain itu, BNI juga
aktif merangkul perusahaan financial technology untuk semakin memperkaya diri dalam memenuhi segala kebutuhan nasabah yang kian hari semakin menuntut model bisnis yang mobile, cepat dan ringkas," jelasnya. Sejalan dengan tema tersebut, program HUT ke-71 BNI kali ini dikemas dalam berbagai rangkaian program yang menarik di antaranya BNI DigiMudik, BNI DigiCare, BNI DigiDeal, BNI DigiNation, dan lainnya. Sementara Prof DR Runtung Sitepu SH MHum sebagai Rektor USU dan nasabah juga mengapresiasi layanan BNI dengan memberi kemudahan pembayaran uang kuliah kepada segenap mahasiswa dan civitas akademika Universitas Sumatera Utara. “BNI memberikan layanan terbaik melalui fasilitas e-channel-nya,” ujar Runtung. Pembina Yayasan RSU Sembiring, Rektor Institut Deli Husada dan Ketua Yayasan Medistra Johannes Sembiring mengatakan, dirinya telah 30 tahun menjadi nasabah bank tersebut. "BNI membantu usaha saya dari kecil hingga berkembang sampai saat ini. Perkembangan ini sangat saya syukuri berkat dukungan dan dorongan dari BNI khususnya Cabang Pemuda. Kami sangat berbahagia karena kami sangat nyaman dalam transaksi perbankan, selalu dilayani dengan baik dan tidak mengecewakan," ungkapnya. z
medanbisnis/ist
BUDAYA
PANGLIMA TNI Jenderal Gatot Nurmantyo hadiri Kongres ke-3 Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) di Hotel Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (5/7). Dia melihat keragaman budaya, seperti digelar PSBI tersebut merupakan kekuatan besar yang dimiliki bangsa Indonesia.
Gatot Nurmantyo: Budaya Menjadi Kekuatan Besar Indonesia
rizanul/ril MedanBisnis - Medan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyebut salah satu kekuatan besar yang dimiliki bangsa Indonesia adalah keragaman suku dan budaya. Sejarah panjang mengenai peran budaya telah terpampang, menjadikan bangsa ini memiliki peradaban yang disegani. "Dari Sabang sampai Merauke terdapat suku yang memiliki kebudayaan berbeda. Dua ciri khas yang tak terbantahkan, setiap suku punya ciri khas yakni punya senjata dan tarian perang," kata Gatot saat menghadiri pembukaan Kongres ke-3 Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) di Hotel Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (5/7). Dengan dua ciri khas itu, menurut Gatot, bisa ditarik kesimpulan setiap suku di Indonesia memiliki jiwa patriotis untuk mempertahankan kelompoknya. Gatot bilang mereka bahkan tidak takut mati demi membela kedaulatan suku dan bangsanya. "Kalau ada bahaya orang Indo-
nesia tidak akan takut dan akan bertempur mati-matian. Naluri patriot Indonesia sangat besar." "Apalagi didorong oleh sikap gotong royong yang telah menjadi tradisi bangsa kita. Bangsa kita telah mendapat pelajaran penting bahwa dengan gotong royong kemerdekaan bisa kita raih. Sementara berjuang secara kesukuan dan sendiri-sendiri kita selalu gagal dalam mengalahkan penjajah," Gatot menambahkan. Dalam kesempatan pidatonya, Gatot mengapresiasi perkumpulan marga Simbolon yang begitu aktif menjaga kerekatan persaudaraan dan mengenalkan seni-budaya Batak sebagai kekayaan Nusantara. "Kalau semua
perkumpulan bisa begini, maka damailah Indonesia selamanya," ujarnya disambut tepukan ratusan peserta kongres. Sementara itu, Ketua Umum PSBI Dr Effendi Simbolon menyatakan, kongres marga Simbolon kali ini diikuti sekurangnya 675 peserta mewakili ratusan korwil di seluruh Indonesia. "Kami ada 70 ribu KK atau sekitar 300 ribu marga Simbolon di seluruh Indonesia. Agama yang kami anut pun beragam. Ada yang protestan, katolik dan Islam. Kami sangat junjung tinggi toleransi beragama karena sejatinya kami adalah satu keluarga," kata Effendi. Ada tiga agenda kongres yang digelar setiap lima tahun ini. Pertama adalah pemilihan pengurus baru, revisi anggaran dasar dan penetapan program lima tahun ke depan. "Kami sebagai perkumpulan berbasis kekeluargaan namun konsen kami bukan hanya memajukan pariwisata di Sumatera Utara. Lebih dari itu, kami ingin menggandeng pemerintah dalam rangka membangun budaya yang menjadi kekayaan tak
ternilai bangsa ini," imbuhnya. Acara kongres yang berlangsung selama tiga hari itu menjadi bagian dari Pesta Bolon Indonesia yang digelar mulai Senin (3/ 7) hingga Sabtu (8/7) mendatang. Dalam acara yang dihadiri ribuan orang bermarga simbolon tersebut, digelar berbagai kegiatan. Mulai dari perlombaan olahraga seperti sepakbola, bola voli, catur dan lari. Selain itu, ada lomba festival seni dan budaya, di antaranya lomba paduan suara, lomba vokal group Batak, lomba vokal solo anak, lomba cipta lagu Batak, opera Batak, lawak Batak, pameran, bazaar, lomba photo, lomba mewarnai dan kegiatan sosial donor darah. "Pada acara puncak pada Sabtu nanti kami akan hadirkan pesta adat marga Simbolon dan masyarakat adat Batak. Nanti ada kebaktian raya dan ada tabligh akbar juga dengan mengundang anak yatim. Kami harap suku dan budaya bukan hanya aebagai dogma masyarakat tapi benar-benar masuk ke dalam jiwa masyarakat sebagai pemersatu bangsa," terang Effendi.z
PTPN4 Mutasi PJP Berdasarkan Kompetensi sarsin/ril
MedanBisnis - Medan
medanbisnis/ist
HUT BNI
CEO BNI Kanwil Medan Rudi Harjito (kedua dari kanan) menyerahkan nasi tumpeng kepada Rektor USU Prof DR Runtung Sitepu SH MHum dalam peringatan HUT ke-71 BNI, Rabu (5/7) di Medan dan disaksikan Pemimpin Bisnis Banking BNI Wilayah Medan Andreas Ginting (kedua dari kiri), Pemimpin Jaringan & Layanan–2 BNI Wilayah Medan Hari Sundjojo (ketiga dari kiri), Pemimpin Cabang BNI USU Zulkifli Harahap (pakai ulos), dan Pemimpin Konsumer Banking BNI Wilayah Medan Nurdiana Lubis (kanan).
Aplikasi Binjai Smart City akan Diadopsi arma delisa
MedanBisnis - Binjai Gedung Command Center yang terletak di Balai Kota Binjai dan menjadi salah satu ruangan kendali aplikasi Binjai Smart City rencananya akan diadopsi Oleh Pemerintah Kota (Pemko) Bukit Tinggi, Sumatera Barat (Sumbar) menyangkut pengunaan teknologi modern. Hal itu dikatakan Asisten II Pemko Bukit Tinggi Ismail Djohan, didampingi Kadis Kominfo Johnni, Kepala Dinas
Penanaman Modal Syahrizal, saat berkunjung ke Binjai dan melihat langsung gedung command center baru-baru ini. “Kerja sama akan kita laksanakan. Tidak perlu jauh–jauh ke Jawa, kita akan jalin kerja sama dengan kota di Sumatera,” kata Ismail Djohan. Ismail mengungkapkan kunjungan ke Binjai dilaksanakan atas anjuran Ketua Tim Koordinator Supervisi KPK Adliansyah Nasution. Namun, kata Ismail, mulanya pihaknya tak percaya karena selama ini image tentang
Sumut selalu negatif, sebaliknya ada image bahwa Pulau Jawa lebih baik. Namun setelah melihat langsung Binjai Command Center dan mendengarkan paparan dari Sekda Kota Binjai, menurut Ismail, kenyataan yang ada sungguh tak terbayangkan sebelumnya. Kepada tamunya Sekda Kota Binjai Mahfullah P Daulay menjelaskan tentang berbagai aplikasi yang ada dan bagaimana aplikasi tersebut terintegrasi melalui command center serta manfaat yang telah dirasakan oleh masyarakat maupun pemko.z
Dua Rumah Porak Poranda akibat Puting Beliung meila
MedanBisnis - Binjai Akibat hujan deras di sertai petir dan angin kencang, sebanyak dua unit rumah kontrakan di Jalan Sawi 2 Kelurahan Payaroba, Kecamatan Binjai Barat, porak poranda dihantam angin puting beliung yang terjadi pada Selasa (4/7) sore, sekira pukul 17.00 WIB. Helmina (40) warga korban puting beliung, menjelaskan kejadian berawal saat dirinya keluar rumah untuk membeli
obat anaknya. "Pas kejadian saya sedang keluar rumah untuk membeli obat. Setelah pulang saya lihat atap rumah semuanya terbang dan barang barang berserakan," ucap Helmina sembari memandangi barangnya yang habis terkena angin puting beliung dan anaknya pingsan," ucapnya, Rabu (5/7). Sementara itu, petugas Babinsa Koramil 01/Binjai Koptu Ragil Winarto, saat ditemui di lokasi mengatakan, pihaknya sedang membantu evakuasi dan
pembersihan puing puing. "Untuk tahap pertama, kita dibantu Tagana sedang melakukan pendataan dan evakuasi, serta pembersihan puing-puing seng yang beterbangan dan Pak Lurah juga sudah datang, dan hal ini sudah disampaikan ke Dinas Sosial, tapi bantuan seperti apa kita belum tau," ucap Ragil Winarto. Akibat dari kejadian tersebut, kerugian ditaksir sekira 5 juta, namun sebagian masih ada yang bisa dipergunakan. z
PTPN4 melakukan mutasi/ promosi pemangku jabatan puncak (PJP) didasari kepentingan roda organisasi perusahaan serta melihat kompetensi setiap personel, tanpa ada unsur kepentingan pribadi dari manajemen maupun intervensi pihak lain. Hal itu disampaikan Direktur Komersil PTPN4 Umar Affandi didampingi Direktur SDM & Umum PTPN4 Endang Suraningsih dan Direktur Operasional PTPN4 Rediman Silalahi, di Auditorium, Selasa (4/7). Disebutkan Umar Affandi, pada beberapa bulan terakhir terdengar isu negatif bahwa ada hal-hal yang mendasari pengangkatan PJP. “Di sini saya tegaskan dan pastikan bahwa seluruh proses pengangkatan PJP maupun mu-
tasi tidak berdasarkan kepentingan apapun, selain hanya untuk kepentingan organisasi perusahaan dan tidak ada unsur SARA meskipun kita diserang dari eksternal dan saya pastikan tidak benar ada unsur SARA, karena saya sendiri ikut di dalamnya,” tegas Umar Affandi. Dia memastikan, bagi yang ikut mutasi/promosi didasari kompetensi setiap personel, dan tahapan yang dilakukan bukan tahapan pendek atau abal-abal, melainkan proses penjaringan yang cukup panjang mulai dari penilaian kinerja, track record, hasil assessment, penilaian di Focus Group Discussion (FGD), kemudian masuk pada Tim Penilai Akhir. Ke depan, tegas Affandi, perusahaan harus berubah dan berbenah. Sebab, calon-calon yang terbaik yang diangkat diharapkan melahirkan kinerja yang
terbaik bagi perusahaan. Pada kesempatan itu kepada yang memasuki Masa Bebas Tugas (MBT), manajemen menyampaikan apresiasi yang tinggi karena telah sampai kepada akhir masa pengabdian. Kemudian, kepada yang dimutasi/promosi agar tetap menjaga amanah yang diberikan perusahaan dan mencontoh senior yang telah memasuki masa purna karya dengan baik. Direktur SDM & Umum PTPN4 Endang Suraningsih selaku Ketua Komite Kompetensi mengatakan komite kompetensi membantu direksi dalam fungsi manajemen untuk menjaring personel dalam mengisi formasi jabatan yang ada di PTPN4. Endang Suraningsih menyebut untuk menetapkan PJP kali ini dengan kebutuhan jabatan Kabag (1 orang), General Manajer (1)
dan manajer kebun (5) dengan melakukan penjaringan setiap formasi per jabatan diseleksi 3 -5 orang dengan melihat kinerja, track record, hasil assessment, penilaian di FGD serta fit and proper test. Pejabat yang dimutasi antara lain Ir Amrin Pane dari General Manager Distrik (GMD) IV menjadi GMD I, Ir Sukiman dari Manajer Kebun Adolina menjadi GMD IV. Sedangkan yang dipromosikan antara lain Ir Suherry dari Askep Tanaman Kebun Dolok Sinumbah menjadi Pj Manajer Kebun Meranti Paham, Misran, SP dari Askep Tanaman Kebun Air Batu menjadi Pj. Manajer Kebun Tanah Itam Ulu. Sedangkan yang purna karya yakni Mhd. Abdi Damanik, SP (Pj. Manajer Kebun Balimbingan) dan Brata Ling Purba (Pjs. Kebun Pabatu). z
Hari Jadi Deliserdang ke-71
5.000 Peserta Ikuti Jalan Santai rinaldi samosir
MedanBisnis - Lubukpakam Sekitar 5.000-an dari berbagai elemen masyarakat seperti, siswa SMP, SMA-SMK, Mahasiswa, ASN, TNI-Polri, guru, pramuka, OKP dan Ormas mengikuti gerak jalan santai dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Deliserdang ke-71 serta HUT Bhayangkara ke-71 Tahun 2017 (1 Juli 1946-1 Juli 2017), di Lapangan Alun-alun Pemkab Deliserdang di Lubukpakam, Rabu (5/7) pagi. Gerak jalan santai dengan start dan finish di lapangan alun-alun tersebut juga diikuti para pimpinan SKPD serta camat se-Kabupaten Deliserdang yang dilepas Bupati Deliserdang H Ashari Tambunan didampingi Wabup H Zainuddin Mars, Ketua DPRD Deliserdang Ricky Prandana Nasution, Kapolres Deliserdang AKBP Robert Da Costa, Kasdim 0204/DS Mayor Inf Muchsin, Ketua TP PKK Ny Hj Yunita Ashari Tambunan serta undangan lainnya. Kabag Kesra Setdakab Deliserdang H Bambang Hariadi didampingi Staf Bagian Kesra Kamaruzzaman, menyatakan
LEPAS GERAK JALAN
BUPATI Deliserdang H Ashari Tambunan didampingi Wabup H Zainuddin Mars Ketua TP PKK Ny Hj Yunita Ashari Tambunan, Kapolres AKBP Robert Da Costa melepas peserta gerak jalan santai di Lapangan Alun-alun Lubukpakam, Rabu (5/7). medanbisnis/rinaldi samosir
rasa bangga atas antusiasnya kalangan masyarakat dan ASN jajaran Pemkab Deliserdang serta jajaran TNI-Polri mengikuti kegiatan gerak jalan santai yang berlangsung tertib dan lancar. Usai mengikuti gerak jalan dengan rute menggelilingi Komplek Perkantoran Pemkab Deliserdang sepanjang 5 km, ribuan peserta menyaksikan
penarikan undian lucky draw yang dipandu staf Bagian Kesra bersama petugas Polres Deliserdang dengan hadiah utama 1 unit sepeda motor Vario, 3 Kulkas, 10 TV 32 Inci, 106 unit sepeda sport dan puluhan kipas angin. Sedang sebelumnya dilaksanakan senam aerobik bersama di lapangan alun-alun dengan instruktur dari Medan dan kegia-
tan donor darah bekerja sama dengan PMI Deliserdang dan berhasil terkumpul 96 kantong darah. Berdasarkan undian lucky draw hadiah utama 1 unit sepeda motor diraih Rivan Silaen ASN pada Dinas Lingkungan Hidup. Sedang hadiah lainnya diraih kalangan TNI-Polri, ASN dan masyarakat yang memperoleh keberuntungan.z
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik :B amb ang Riy an Jaw :Bamb ambang Riyan antto
VIII
OLAHRAGA
Kamis, 6 Juli 2017
David Maulana Ingin Main di Arema FC prawira
MedanBisnis – Medan Pemain jebolan PSMS U-15 yang kini memperkuat Timnas U-16 David Maulana memiliki mimpi besar untuk bermain di klub profesional. Namun bukan PSMS, pemain asli Kota Medan tersebut justru lebih memilih Arema FC sebagai klub impiannya. "Sebenarnya pasti ingin main di PSMS nantinya. Tapi saya juga suka Arema dan saya ingin ke sana. Arema itu tim besar. Dari suporternya, pemain dan pelatihnya, serta prestasinya juga bagus," ucap David ketika dihubungi, Rabu (5/7). Meski demikian, pemain yang
akrab disapa Bembeng itu tidak mau terlalu memusingkan masa depannya. Kini dia mau fokus bersama Timnas U-16 yang akan berlaga di Piala AFF U-15 2017 di Chonburi, Thailand, 922 Juli mendatang. Dia pun merasa bangga untuk pertama kalinya mengenakan seragam timnas. "Ini kesempatan yang bagus. Saya mau fokus untuk Piala AFF," ucap pemain asli binaan SSB PTP Wilayah I Sumut itu. "Persaingan untuk mendapatkan tempat di tim utama sangat ketat, jadi saya terus terpacu untuk berlatih secara maksimal. Untuk persiapan AFF, saya terus berlatih, berdoa, dan rekanrekan setim juga saling men-
dukung," ucap pemain yang mencetak dua gol di uji coba terakhir Timnas U-16 itu. Bembeng sendiri merupakan salah satu pemain ikut andil membawa tim berjulukan Garuda Asia menjadi juara pada turnamen Tien Phong Plastic Cup 2017 di Vietnam, beberapa waktu lalu. Namun begitu, dia tak ingin cepat puas mengingat, hingga saat ini pelatih timnas U16 Fakhri Husaini masih terus memantau siapa saja 23 pemain yang akan diboyongnya ke Thailand. "Fokus latiha serius aja supaya dapat tempat utama di tim," tutup pemain yang mengidolakan Hariono, Paulo Sitanggang dan Luca Modric itu.
Dimas dan Gilang Ditunggu Sirkuit Valencia benny pasaribu/ril
MedanBisnis – Jakarta
ap photo / alastair grant
KEMBALIKAN BOLA
PETENIS Denmark Caroline Wozniacki mengembalikan bola kepada petenis Hungaria Timea Babos, pada pertandingan tunggal putri mereka pada hari kedua di Kejuaraan Tenis Wimbledon di London, Rabu (5/7).
Wozniacki Kerja Keras di Babak Pertama
MedanBisnis – London Mantan petenis nomor satu dunia Caroline Wozniacki langsung bekerja keras di laga pertamanya. Wozniacki kehilangan set kedua sebelum merebut kemenangan. Unggulan kelima asal Denmark itu mengalahkan petenis Hongaria Timea Babos 6-4, 4-6, 6-1 dalam pertandingan di Centre Court, yang rampung pada Rabu (5/7) dinihari WIB. Dalam pertandingan sepanjang 1 jam 42 menit itu, Wozniacki memenangi 73% poin di servis pertamanya dan 45% poin di servis keduanya. Dia lebih baik daripada Babos yang hanya memenangi 65% poin di servis pertamanya dan 40% persen poin di servis keduanya. Wozniacki diuntungkan dengan banyaknya kesalahan sendiri yang dilakukan Babos. Sepanjang pertandingan, Babos membuat 29 unforced error dengan 15 di antaranya dibuat di set ketiga sama dengan jumlah kesalahan keseluruhan Wozniacki. "Aku tidak yakin bagaimana aku terus bertarung. Aku tertinggal
di awal di kedua set dan dia unggul 40-0 dalam servisnya dan entah bagaimana aku bisa comeback," kata Wozniacki usai pertandingan kepada BBC Sport. "Aku bergerak lebih gampang di masing-masing sisi lapangan dan mulai memukul bola dengan lebih baik." "Aku merasa aku dalam bentuk yang bagus tapi babak pertama memang selalu rumit. Timea adalah seorang pemain hebat dan servisservisnya juga keras." Melihat statistik, Wimbledon bukan turnamen favorit Wozniacki. Sejak mulai berpartisipasi pada 2006, pencapaian terbaik Wozniacki hanyalah babak keempat yang dicapainya lima kali. Di laga berikutnya, Wozniacki akan ditantang petenis Bulgaria Tsvetana Pironkova di babak kedua. Kedua petenis sudah berjumpa
empat kali yang semuanya dimenangi Wozniacki, tapi pertemuan terakhir mereka terjadi lima tahun lalu di Sofia. Sementara itu gambaran menyedihkan dari Angelique Kerber saat dia memulai pertandingan di Wimbledon, banyak pakar khawatir dia akan mendapatkan kemalangan ganda tersingkir dari putaran pertama Paris-London pada hari Selasa (4/7) atau sehari ketika dia diberi kehormatan untuk membuka prosesi di lapangan tengah karena absennya sang juara bertahan Serena Williams. Beruntung bagi Kerber, dia membuktikan bahwa prediksi tersebut salah dengan kemenangan 6-4, 6-4 atas petenis kualifikasi asal AS Irina Falconi. Namun, cara dia menang melawan lawan yang belum pernah memenangkan pertandingan di Wimbledon dalam empat kunjungan sebelumnya dan berada di peringkat ke 247, tidak akan berbuat banyak untuk mengatasi keyakinan bahwa Kerber tidak
mungkin mengulang perjalanan spektakulernya 2016 saat dia finis sebagai runner-up. "Bermain putaran pertama di grand slam selalu sulit, terutama dengan kenangan pertandingan putaran pertama saya di Paris," kata Kerber kepada wartawan setelah mendaftarkan kemenangan pertamanya di turnamen grand slam sejak tertunduk di putaran keempat Australia Terbuka pada Januari. "Saya sebenarnya hanya berpikir poin ke poin, mencoba menemukan irama saya sepanjang pertandingan," ujar petenis Jerman yang menghasilkan 13 kesalahan sendiri dan hanya mendapatkan delapan dalam set pembukaan melawan Falconi. Semusim setelah memanaskan dunia tenis dengan memenangkan dua gelar grand slam dan menjadi runner-up Serena Williams di All England Club, petenis berusia 29 tahun itu mengakui bahwa menjalani di posisi puncak bukanlah perjalanan yang mudah. dc/ant/rtr
Honda Lanjut Kuasai Kejurnas MP1 Motorprix benny pasaribu/ril
MedanBisnis – Medan Panasnya pertarungan di kelas utama MP1 (Bebek 4T 150 TU Seeded) Kejurnas Motoprix Region 1 Sumatera musim 2017 yang memasuki seri ke-4 masih berhasil dikuasai Honda sang raja sirkuit setelah pebalap muda asal Sumbar Hafid JW dari tim Honda Menara Agung Bethar CLD NHK IRC FSCM berhasil menduduki podium utama pada ajang yang berlangsung Minggu 2 Juli 2017 di Sirkuit Permanen Sport Centre Bangkinang, Kabupaten Kampar Riau. Penguasaan Honda pada kelas raja MP1 juga diraih pada dua seri Motorprix sebelumnya, dimana pada seri ke-2 yang berlangsung di Batam Honda sukses sapu bersih melalui tiga pebalap andalannya yakni Ivon Nanda dari Indako Honda KitaKita NHK IRC PROLINER UMA RACING RCB SSS yang berhasil meraih podium juara. Sedangkan untuk podium ke-2 dan ke-3 berhasil diraih kedua pebalap andalan Honda Indako KYT FDR FIF Racing Team masing-masing Firman Farera dan Deri Irfandi. Hal itu dikatakan Direktur Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumut Leo Wijaya kepada wartawan di Medan, Rabu (5/7). Sementara itu prestasi membanggakan menjuarai kelas MP1 yang berhasil diraih Deri Irfandi pada seri 3 Motorprix yang berlangsung di Jambi pada awal Mei 2017 lalu juga menjadi penyempurna kesuksesan Honda menguasai kelas MP1 hingga saat ini. Kepemimpinan Honda di kelas MP1 Motorprix region Sumatera ini juga ditandai dengan hasil standing point sementara yang menunjukkan bahwa kedua pebalap Honda Deri Irfandi dan Hafid JW masih menduduki posisi teratas dengan raihan yang
sama yakni sebesar 51 point. Leo Wijaya mengungkapkan pihaknya sangat berbangga dengan prestasi gemilang yang berhail diraih para pebalap Honda di ajang Motorprix musim 2017 ini. Menurutnya ini merupakan buah dari kerja keras dan semangat mereka untuk mewujudkan mimpinya meraih hasil tertinggi di kejuaraan yang bergengsi. "Dengan semangat Satu HATI Honda tentunya sangat mendukung dan selalu berupaya mengiringi perjalanan mereka menjadi putra daerah kebanggaan hingga ke ajang balap yang lebih tinggi," ujar Leo Wijaya. Sementara itu Corporate and Marketing Communication Manager Indako Trading Coy Gunarko Hartoyo menambahkan prestasi ini tentunya sekaligus membuktikan kualitas performa motor generasi juara All New Honda
Sonic 150R sebagai tunggangan yang sukses bertarung dan menjuarai lintasan balap. "Honda Sonic menjadi motor terbaik yang dihadirkan untuk para juara. Kami tentunya berharap bersama
MOTOPRIX REGION 1
Sonic para pebalap Honda dapat mengulang prestasi dengan kembali mencatat sejarah sebagai juara Region 1 MotoPrix Kelas MP1 seperti tahun lalu," ujar Gunarko.
medanbisnis/ist
TIM Balap Honda foto bersama pada Kejurnas Motoprix Region 1 Sumatera musim 2017.
Setelah sekitar satu bulan istirahat, seri balapan FIM CEV 2017 kembali hadir. Dimulai lagi pula misi dua rider Astra Honda Racing Team (AHRT) mengibarkan Merah Putih. Seri berikutnya dari FIM CEV akan dilangsungkan di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, pada akhir pekan ini. Seri itu dilangsungkan setelah balapan sebelumnya berlangsung pada 18 Juni lalu di Catalunya. Di kelas Moto2 European Championship, Dimas Ekky Pratama akan berusaha melanjutkan tren positif usai finis ketiga dan kelima dalam Race 1 dan 2 di Catalunya. Dimas kini berada di posisi enam klasemen, terpaut 13 angka dari pemuncak klasemen sementara. "Beberapa minggu terakhir ini saya banyak melatih ketahanan fisik karena pada seri Valencia mendatang harus melewati jumlah lap yang lebih banyak dibanding putaran-putaran sebelumnya dan mungkin suhu trek akan lebih panas," ucapnya dalam rilis pers Astra Honda Motor (AHM). "Minggu lalu kami menjalani tes di sirkuit ini dan sudah mendapatkan set up motor yang bagus. Saya akan terus bekerja keras
meningkatkan performa saya di lintasan untuk kembali mengibarkan Merah Putih di Valencia. Mohon dukungannya," lanjutnya. Sementara itu di kelas Moto3 Junior World Championship bakal tampil Andi "Gilang" Farid Izdihar. Balapan kali ini memberinya motivasi ekstra setelah di tempat yang sama tahun lalu mengalami crash dalam kedua race di Valencia. "Tahun lalu di sirkuit yang sama saya memang tidak mendapatkan hasil yang bagus, namun saya belajar apa yang harus dibenahi. Setelah menjalani beberapa tes dan balapan di sana, catatan waktu saya semakin membaik. Saya yakin bisa mendapatkan hasil yang bagus dan semakin termotivasi untuk memberikan yang terbaik untuk Indonesia," ujar
Andi Gilang. GM Marketing Planning & Analysis Division PT Astra Honda Motor Agustinus Indraputra mengatakan perjuangan Dimas Ekky dan Andi Gilang juga merupakan mimpi AHM dalam menciptakan pebalap profesional dari Indonesia yang mampu bersaing di level Eropa bahkan sampai ke MotoGP. "Ini adalah mimpi AHM dalam menciptakan pebalap professional hingga mampu bersaing sampai level dunia. Kami senang prestasi mereka terus meningkat terutama pada seri Catalunya lalu yang membanggakan. Kami yakin, semangat Satu Hati ini juga akan menyebar ke generasi muda lainnya untuk berusaha seperti mereka dalam memberikan kebanggaan bagi bangsa," ujar Indraputra.
Dimas dan Gilang
Federer Cetak Kemenangan Terbanyak di Wimbledon MedanBisnis – London Juara tujuh kali Roger Federer tak perlu banyak memeras keringat untuk melewati babak pertama. Kemenangan Federer ini mengiringi terciptanya sebuah sejarah. Di Center Court All England Tennis Club, Selasa (4/7) waktu setempat, Federer memastikan diri lolos ke babak kedua usai lawannya, Alexander Dolgopolov mundur karena cedera. Saat itu Federer dalam situasi unggul 6-3, 3-0. "Saya berharap Alex akan merasa lebih baik hari ini, tapi dia baru saja melewati waktu yang sulit. Senang sekali bisa merebut kemenangan yang lain dan merasa fit," ucap Federer seperti dilansir BBC Sport. Hasil positif ini menandai kemenangan Federer ke-85 di Wimbledon, sekaligus menjadi yang terbanyak. Petenis legendari asal Swiss itu memecahkan rekor terbanyak sebelumnya yang diukir Jimmy Connors (84). Misi Federer meraih gelar Wimbledon yang kedelapan
sekaligus titel Grand Slam yang ke-19, selanjutnya akan diuji oleh petenis Serbia Dusan Lajovic. Petenis berusia 35 tahun itu muncul sebagai kandidat kuat juara tahun ini usai melewatkan musim tanah liat demi menjaga kebugarannya. "Siapa yang membuat Anda menjadi favorit? Hanya karena saya tidak bermain di tanah liat bukan berarti saya favorit. Semua orang punya kesempatan menang. Saya hanya gembira bisa kembali di sini, kembali dengan sehat," sambung Federer. "Akan indah (andai juara). Saya akan sangat gembira. Beberapa momen luar biasa di dalam hidup saya terjadi di sini. Kita lihat saja seberapa jauh saya bisa melangkah. Mimpinya terus berlanjut," imbuh dia. Sementara itu Juara tiga kali Novak Djokovic tanpa kesulitan ke babak kedua. Petenis Serbia itu melaju usai lawannya, Martin Klizan, mundur akibat cedera di tengah pertandingan. Bertanding di Centre Court All
England Lawn Tennis Club, Djokovic mengawali pertandingan babak pertama dengan baik. Set pertama ditutupnya dengan kemenangan 6-3. Di set kedua, Djokovic melanjutkan dominasinya atas Klizan dengan memimpin 3-0. Akan tetapi, setelahnya petenis Slovakia tersebut memutuskan menyudahi permainan untuk memberikan kelolosan pada Djokovic. Di babak kedua, Djokovic akan ditantang Adam Pavlasek dari Republik Ceko, yang sebelumnya menyingkirkan Ernesto Escobedo dengan skor 6-7(7-9), 6-1, 6-3, 6-1. Selepas pertandingan, Djokovic mengaku sudah tahu kalau lawannya cedera, bahkan sebelum pertandingan berlangsung. Ia pun mengaku kurang puas bisa memenangkannya dengan cara yang seperti ini. "Anda tidak akan pernah senang mengakhiri pertandingan dengan cara seperti ini," ucap Djokovic seperti dilansir BBC. dc
IX
OLAHRAGA
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : BBamb amb ang Riy an Jaw ambang Riyan antto
Kamis, 6 Juli 2017
Real Madrid akan Goyahkan Harry Kane
MedanBisnis – Barcelona Barcelona resmi memperpanjang kontrak Lionel Messi. Pemain Argentina itu akan berseragam Blaugrana hingga 2021. Perpanjangan kontrak itu dilakukan Barca menyusul spekulasi yang menyelimuti masa depan Messi. Pasalnya masa tinggal Messi sebelumnya cuma sampai 2018.
Dybala Disarankan Pakai Nomor Punggung 10 NOMOR punggung 10 Juventus saat ini masih belum bertuan. Paulo Dybala diminta bersedia untuk mengenakan nomor itu. Sejak Paul Pogba hijrah dari Juve ke Manchester United awal musim 2016/2017, nomor punggung 10 Juve tak beredar selama semusim. Dengan penampilan oke yang sudah ditunjukkan, Dybala dinilai pantas untuk mengenakannya. Pemain asal Argentina itu menyumbangkan 19 gol dan sembilan assist di semua ajang. Adalah eks pemain Juventus yang pernah mengenakan nomor punggung 10, Alessandro Del Piero, yang mendukung Dybala untuk mengenakan nomor itu. "Sungguh aneh tak melihat jersey itu, walaupun andai dunia sudah banyak berubah," kata Del Piero di Football Italia. "Jersey nomor 10 Juve sungguh mempunyai beban berat dan punya arti penting: tak cuma buat saya, tapi juga untuk Sivori, Platini, Baggio... Saya bakal senang andai Dybala memakainya, tapi dia senang dengan 21, yang mana juga merupakan nomor dengan sejarah di belakangnya," imbuhnya. Dybala sudah memperkuat Juve dalam dua musim terakhir. Dia mampu mempersembahkan sebanyak lima trofi untuk The Old Lady. Dua gelar juara Liga Italia dua musim terakhir merupakan contoh trofi yang disumbangkan Dybala untuk tim asal kota Turin itu. z dc
Fiorentina Tegaskan Takkan Lepas Kalinic FIORENTIN A menegaskan takkan melepas Nikola FIORENTINA Kalinic ke AC Milan. Mereka mengklaim Kalinic awalnya tak menginginkan kepindahan ke Rossoneri. Belanja besar Milan di musim panas ini diyakini belum akan berhenti. Setelah enam rekrutan anyar, mereka selanjutnya mengarahkan sasaran ke Kalinic. Penyerang 29 tahun itu musim kemarin bikin 20 gol dari 42 penampilan di seluruh ajang. Nah, mempertimbangkan peran krusialnya untuk tim, Fiorentina pun menyatakan takkan melepasnya. Tapi Kalinic kabarnya justru menginginkan Milan, lewat pesan yang dikirim ke Sky Sport Italia. Di lain sisi, Direktur Teknik Fiorentina Pantaleo Corvino malah mengklaim Kalinic sejak awal tak mau meninggalkan klub. Corvino menegaskan tetap takkan melepas Kalinic. "Kami punya respek untuk klub seperti Milan dan ketika ada respek, kami harus bersikap jujur. Saya bilang ke mereka bahwa kami tak mau kehilangan Kalinic," ujarnya dikutip Football Italia. "Di China, mereka sebelumnya siap membayar klausul rilisnya. Tapi si pemain saat itu tidak mau pergi." "Dia adalah seorang pemain yang perlu diapresiasi dan dikagumi, karena dia memberitahu Anda apa yang dia inginkan secara langsung. Kami mempertimbangkan semua itu. Kami sudah memutuskan dan bertahan dengan itu," imbuhnya. z dc
Maka dari itu klub-klub seperti Manchester City dan Paris St-Germain coba mendekati serta memberikan tawaran gaji selangit yang kabarnya mencapai lebih dari 400 ribu poundsterling. Tentu saja Barca tak ingin kehilangan pemain andalannya itu. Setelah melewati proses negosiasi yang terbilang cukup alot, Messi akhirnya menyepakati perpanjangan kontrak berdurasi empat tahun atau sampai 2021. Tak cuma itu, Barca juga memagari Messi dengan klausa bernilai 300 juta euro (Rp 4,5 T). Gaji Messi, yang baru saja melangsungkan pernikahannya dengan Antonella Rocuzzo itu, kabarnya juga naik drastis menjadi 570 ribu euro per pekan atau sekitar Rp 4,7 M. Demikian dikutip dari situs resmi Barca. Messi adalah didikan asli akademi Barca yang memulai debutnya sedari 2004. Sampai akhir musim 2016/2017 lalu, Messi sudah bikin 507 gol untuk Barca dan memenangi total 29 trofi di berbagai ajang. Lionel Messi merupakan salah satu pemain paling berpengaruh di Barcelona. Josep Guardiola menilai, Barca akan sangat sulit dikalahkan selama masih punya Messi. Sejak debut pada 2004, bintang sepakbola Argentina itu telah menyumbang lebih dari 500 gol untuk Barcelona. Messi turut membantu Blaugrana meraih delapan titel La liga, lima Copa del Rey, dan empat gelar Liga Champions. Belum termasuk berbagai piala yang lain. Barca baru saja ditinggal oleh Luis Enrique, pelatih yang pernah mengantarkan mereka meraih treble keduanya pada 2015. Mulai musim depan, Los Cules memasuki era baru di bawah kepemimpinan Ernesto Valverde. Pergantian pelatih diyakini Guardiola tidak akan banyak membawa pengaruh pada performa Barca. Selama Messi masih dalam performa terbaik, Barca akan mampu terus bersaing dalam perburuan gelar juara
MedanBisnis – London
di semua kompetisi. "Dengan [Luis Enrique], ketika mereka bagus, mereka nyaris tidak terkalahkan," nilai Guardiola dalam wawancaranya dengan L'Esportiu, yang dikutip ESPN. "Mereka memainkan sepakbola yang sangat baik. Selama Leo masih di sana, akan selalu seperti itu. Dia adalah pemain terbaik yang pernah saya lihat," lanjut dia. "Hal terbaik tentang dia bukanlah apa yang dia lakukan, tapi bagaimana dia membuat segala hal terlihat sederhana. Messi bukan hanya sekadar pemain terbaik karena dia bisa menggiring bola melewat tiga atau empat pemain, melainkan karena dia melakukannya lebih baik daripada pemain lain," puji Guardiola. "Dia melakukan semua hal dengan baik -- sederhana, tapi bagus. Dia tidak pernah membuat satu pun kesalahan," pungkas pelatih yang meraih treble bersama Barca di 2009 ini. z dc
Harry Kane diharapkan bisa terus bersama Tottenham Hotspur sampai pensiun kelak. Tantangan terberat untuk itu adalah: jika Real Madrid datang dan meminatinya. Kane sudah menjadi sosok penting untuk Spurs saat ini. Sejauh ini pemain lulusan akademi The Lilywhites itu sudah tampil 165 kali dengan torehan 99 gol dan 17 assist sebagaimana dicatat Transfermarkt. Performa gemilangnya dalam beberapa musim terakhir sudah memunculkan isu-isu ketertarikan dari klub lain. Musim panas ini saja misalnya, sempat dikabarkan ada minat dari Manchester United dan Chelsea. Eks manajer Spurs Tim Sherwood berharap Kane bisa bertahan sampai akhir kariernya. Tapi dia juga mengakui bahwa godaan terbesar bakal muncul dari Madrid, jika mereka menyatakan minat. Sebelumnya Spurs sudah kehilangan dua pemain terbaik mereka, yakni Luka Modric dan Gareth Bale, yang sekarang berseragam Madrid. "Akan menghancurkan hati para penggemar kalau dia pergi. Orang terakhir yang setia berseragam Spurs sampai akhir adalah Ledley King," kata Sherwood kepada Talksport. "Harry itu superstar. Dia akan terus mencetak gol. Dia punya segalanya. Saya berharap dia bertahan di Tottenham selama sisa kariernya. Satu-satunya ancaman adalah tim di seberang lautan yang juga berseragam putih (Madrid)." "Daniel Levy dan Mauricio Pochettino takkan mau kehilangan Harry Kane. Satu-satunya bahaya adalah kalau Real Madrid datang dan mengejarnya, sebagaimana terjadi pada Modric dan Bale. Itu akan jadi ujian yang sesungguhnya untuk tekad Tottenham, apakah mereka mau mempertahankannya atau tidak," imbuhnya dikutip Standard. z dc
Lionel Messi
Barca Perpanjang Kontrak Messi
ap photo/ daniel tejedor
Belanja Terus, Kapan Milan Jual Pemain? MedanBisnis – Milan
Milan-Donnarumma Hampir Capai Kesepakatan AC Milan mengklaim sudah amat dekat dengan kesepakatan kontrak baru untuk Gianluigi Donnarumma. Satu-satunya yang menghadang saat ini adalah agen si pemain. Milan dan Donnarumma terlibat polemik usai gagal mencapai kesepakatan kontrak anyar. Donnarumma, yang baru berusia 18 tahun, menolak tawaran dari Rossoneri yang membuat klub berada dalam posisi terjepit. Sebab kontrak Donnarumma tinggal tersisa semusim lagi. Milan menuding keputusan Donnarumma amat dipengaruhi oleh agennya, Mino Raiola. Kiper 18 tahun itu pada prosesnya mendapatkan tekanan besar dari suporter karena dinilai mata duitan. Tapi dalam perjalanannya, Milan mengonfirmasi bahwa Donnarumma siap meneken kesepakatan baru. CEO Milan Marco Fassone menyebut bahwa klub dan Donnaruma serta keluarganya, mulai mendapatkan kesepahaman. Meski demikian, mereka juga mengakui situasi dengan Raiola belum berubah. Kabarnya Raiola masih berupaya menghalangi kesepakatan anyar MilanDonnarumma, karena merasa klausul-klausulnya terlalu tinggi. Milan dilaporkan siap menyematkan klausul rilis sebesar 100 juta euro, yang bakal turun menjadi 50 juta euro andai mereka gagal lolos Liga Champions. "Saya sudah mengatakan bahwa pintu Milan akan terbuka jika Gigio mempertimbangkan ulang keputusannya," kata Fassone kepada Corriere della Sera. z dc
AC Milan begitu agresif mendatangkan pemain baru di bursa transfer musim panas ini. Tapi, kapan gilirannya Rossoneri menjual para pemainnya? Meski berhasil lolos ke kualifikasi Liga Europa, Milan tak mau berpuas diri dan langsung memperkuat tim selepas musim 2016/2017 berakhir. Manajemen klub bergerak cepat dengan mendatangkan sejumlah pemain. Kantong tebal usai diakuisisi investor China membuat Milan mampu menggaet Mateo Musacchio (bek), Ricardo Rodriguez (bek), Andre Silva (penyerang), Hakan Calhanoglu (gelandang), Franck Kessie (gelandang), hingga Fabio Borini (penyerang). Total belanja Milan itu diperkirakan mencapai hampir 100 juta euro dan itu belum membuat mereka akan berhenti belanja. Sebab masih ada beberapa pemain lagi seperti bek kanan Atalanta Andrea Conti, gelandang Lazio Lucas Biglia, dan striker Fiorentina Nikola Kalinic yang mungkin akan didatangkan. Jika memang tiga pemain itu jadi didatangkan maka total pelatih Vincenzo Montella punya skuat yang begitu gemuk, berisi 30 pemain, yang terbilang padat atau bahkan berlebihan untuk mengarungi kompetisi musim depan. Maka dari itu, Milan akan menunggu satu pemain lagi datang sebelum nantinya melihat-lihat siapa pemain yang bisa dijual untuk merampingkan jumlah skuat. Nama-nama seperti Gianluca Lapadula, Carlos Bacca, Gabriel Paletta, Davide
Calabria, dan Juraj Kucka, kabarnya akan dilego ke klub lain. "Saya bisa bilang kalau kami sudah mengeluarkan sekitar 100 juta euro," ujar CEO Milan, Marco Fassone, kepada Corriere della Sera seperti dikutip Football Italia. "Sekarang saya berharap bisa mendatangkan pemain lagi. Setelah itu, kami akan memikirkan siapa pemain yang akan dijual," sambungnya. "Skuat yang berlebihan pun tidak akan membantu pelatih. Terakhir, kami akan melihat berapa sisa anggaran belanja kami," katanya. Sementara itu AC Milan menjadi salah satu klub Serie A yang agresif merekrut pemain baru pada musim panas ini. Langkah Milan tersebut diyakini akan menjadikan mereka lebih baik. Setelah diakuisisi oleh investor China beberapa waktu lalu, Milan terhitung aktif mendatangkan pemain anyar. Rossoneri sejauh ini sudah memboyong Mateo Musacchio (bek), Ricardo Rodriguez (bek), Andre Silva (penyerang), Hakan Calhanoglu (gelandang), Franck Kessie (gelandang), hingga Fabio Borini (penyerang). Dengan datangnya pemain-pemain baru itu, Milan yakin punya skuat yang lebih tangguh. Mereka pun bisa lebih percaya diri untuk bersaing dengan Juventus, AS Roma, dan Napoli di Serie A. Apalagi, Milan akan berkompetisi di Liga Europa pada musim depan. Oleh karena itu, wajar apabila mereka membutuhkan skuat yang lebih dalam. "Kami kembali ke Eropa dan klub sedang membangun sebuah skuat yang
tangguh," ujar pemain sayap Milan, Suso, yang dikutip Football Italia. "Kami bisa tampil lebih baik daripada musim lalu dan dengan lebih banyak pemain-pemain bertalenta, akan lebih mudah untuk bermain dan menang. Kita lihat saja apa yang terjadi," kata Suso. Suso belum lama ini mengaku tengah menunggu kontrak baru dari Milan. Dia saat ini masih punya sisa kontrak dua tahun dengan klubnya itu. Namun, kedatangan Hakan Calhanoglu dari Bayer Leverkusen dan Andre Silva dari Porto kabarnya membuat pelatih Vincenzo
Montella akan mengubah taktiknya. Suso pun tak terlalu diperlukan dan akan dilepas dengan harga sekitar 30 juta euro. AS Roma dan Napoli dilaporkan meminati pemain berusia 23 tahun itu. Akan tetapi, Suso kembali menegaskan bahwa dirinya tak akan berganti klub dalam waktu dekat karena masih betah di Milan. "Saya belum menandatangani pembaruan kontrak, tapi saya sangat bahagia di Milan. Ini adalah tim saya, keluarga saya bahagia, dan saya pastinya akan tetap di sini," ujar Suso seperti dikutip Football Italia. z dc/ant/rtr
Ricardo Rodriguez alessandro di marco/ansa via ap
X
DAERAH
MedanBisnis Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Chairul An war Jaw Anw
Kamis, 6 Juli 2017
Bupati Tinjau Pembongkaran Rumdis Sekretariat DPRD Labuhanbatu fajar dame harahap MedanBisnis—Labuhanbatu Bupati Labuhanbatu Pangonal Harahap meninjau pembongkaran sebanyak 10 rumah dinas Sekretariat DPRD Labuhanbatu untuk dijadikan lokasi pembangunan Pasar Rakyat Sioldengan di Jalan Kampung Baru, Sioldengan, Rantau Selatan, Rabu (5/7). Menurut Bupati Pangonal, rencana pembangunan Pasar Sioldengan tersebut bertujuan pemerataan dan perluasan pusat prekonomian. Serta, menyerap para pedagang yang selama ini terkonsentrasi di Pasar Glugur Rantauprapat. "Jika pembangunan pasar ini terwujud akan mampu mengatasi kesembrawutan di Pasar Glugur," kata Pangonal. Selain membongkar rumah dinas, aktivitas di sana juga dilakukan pembersihan areal lahan kosong milik Pemkab Labuhanbatu. Sebanyak dua unit alat berat berupa becho dipakai untuk pembersihan areal. "Areal perumahan sekitar 3.000 meter. Sedangkan tanah kosong sekitar 9.000 meter. Jadi luas areal yang diplot untuk pasar sekitar 12.000 meter," ujar Staf Dinas PUPR Labuhanbatu Fauzi Hamdi. Menurut dia, sesuai rencana di lokasi itu akan menampung sebanyak 200 an pedagang. "Tapi lebih rincinya ada sama pihak Dinas Perdagangan," ujarnya. z
Perlu Bangunan Tambahan Dukung Tol Medan-Tebingtinggi
BONGKAR
Tuding Jual Bakso Tikus
jhonni sitompul MedanBisnis—Sei Rampah Berulangnya kemacetan yang dialami warga baik arus mudik maupun arus balik, khususnya di wilayah Serdangbedagai secara khusus di pintu tol Kampung Pon Sei Bamban, Sergai. Permasalahan ini tetap berlanjut meskipun pemerntah telah mengaktifkan sementara jalan Tol Lubukpakam ke Sei Bamban. Meskipun banyak yang menyebut Sei Rampah, namun pintu tol yang berada di Kampung Pon itu masuk dalam wilayah kecamatan Sei Bamban. Dalam kasus ini Kapolres Sergai AKBP Eko Suprihanto sebagai penanggungjawab Jalinsum di wilayah Sergai memberikan masukan diantaranya harus ada pelebaran jalan terutama di kawasan memasuki pintu tol, pembuatan jembatan penyeberangan jalan terutama di pasar tumpah, antara lain Sei Rampah dan Kampung Pon. Begitu juga pagar pemisah jalan sebagai median jalan. Dan terutama adanya jalur khusus bagi pejalan kaki, ungkap Eko saat ditemui di Sei Rampah, Selasa (4/7). Bupati Sergai H Soekirman saat dihubungi lewat smartphonenya mengatakan, kemungkinan yang bisa dilakukan Pemkab Sergai belajar dari pembukaan jalur tol Lubukpakam ke Sei Bamban adalah melebarkan beberapa side jalan yang berdekatan dengan pintu tol dan pembangunan pagar pembatas jalan. Bukan hanya itu, bahkan bupati Soekirman berjanji akan memasukan pembangunan pagar pembatas jalan dan pelebaran beberapa ruas jalan di kawasan pintu tol dalam APBD tahun ini, agar kejadian macet saat lebaran tidak berulang. z
PKL Pajak Inpres Kisaran Bongkar Lapak indra sikoembang MedanBisnis—Kisaran Pedagang Kaki Lima (PKL) yang diberikan berjualan di badan jalan sekitar Pasar Inpres Kisaran selama bulan Ramadan membongkar lapaknya sehingga pasar tersebut kembali tertib kembali. Plt Kadis Kominfo Asahan, Rahmat Hidayat mengatakan, sebelumnya Pemkab Asahan tidak mengizinkan pedagang berjualan di badan jalan Pasar Inpres, namun karena ada kebijakan Bupati Asahan, para PKL diperbolehkan berjualan hanya selama Ramadan dan beberapa hari lebaran. “Mereka telah janji akan kembali masuk di Pasar Inpres tersebut, kalau tidak tepat janji yang akan ditertibkan. Namun alhammdulilah merka tertib,“ kata Hidayat saat berbincang dengan MedanBisnis, Selasa (4/7) di Rumah Dinas Bupati Asahan. Sementara itu Kasat Pol PP Isa Harahap menegaskan pihak akan tetap menertibkan PKL yang membandel bila ada yang masih ditemukan berjualan dibadan jalan seputar pajak. Selain itu pihaknya juga akan menertibkan pedagang yang berjualan di badan jalan disekitar kota Kisaran. Salah satu warga Kota Kisaran merasa sangat nyaman berjalan diseputar Pasar Inpres, karena tidak ada lagi PKL berjualan di badan jalan dan parkir sembarangan. Diharapkan pemandangan tersebut selalu dijaga demi kenyamanan warga Kota Kisaran. z
medanbisnis/fajar dame harahap
BUPATI Labuhanbatu tinjau pembongkaran Rumah Dinas Sekretariat DPRD Labuhanbatu untuk dijadikan lokasi Pasar Rakyat Sioldengan.
Pedagang Polisikan Pemilik Akun Facebook fajar dame harahap
MedanBisnis—Rantauprapat Pedagang bakso Pak Coy melaporkan pemilik akun Facebook pencemar nama baik. Pengusaha bakso warga Jalan Glugur Rantauprapat, Warsito (36) berulang kali harus terkena fitnah dan diterpa isu tak bertanggungjawab. Setelah dikabarkan ditangkap polisi karena memperdagangkan bakso berbahan daging tikus, kini usaha Warsito difitnah melalui salah satu akun Facebook. "Ya, ada akun facebook yang mencemarkan nama baik usaha kami," ungkap Warsito didampingi mertuanya, Ngadimin, Rabu (5/7) di Rantauprapat. Tak terima dituding menjual bakso berdaging tikus, akhirnya melalui surat tanda penerimaan laporan/pengaduan
(STPLP) 950/VII/2017/SU/RES - LBH, dirinya melaporkan akun Facebook Andre Albani ke pihak Kepolisian. "Pemilik akun itu menulis di facebook penjual bakso Pak Coy yang berada di Pasar Glugur tertangkap. Karena diketahui menjual bakso daging tikus. Dia mengajak supaya jangan membeli lagi. Padahal, info itu tak betul dan fitnah," kata Warsito. Karena beberapa kejadian isu negatif yang menerpa mereka, kata Warsito, sangat mempengaruhi keluarga
besar mereka. Dia mengimbau kepada pihak khalayak agar tidak menghiraukan isu negatif tersebut. Sementara itu, Kepala Lingkungan Sirandorung Tengah, Heri Nasution mengaku isu yang beredar sangat tidak manusiawi. Karena sudah melampaui batas. "Tindakan ini (fitnah, red) lebih kejam dari pembunuhan," ujarnya. Dia mengimbau kepada masyarakat agar tidak terpengaruh dan termakan isu tidak bertanggungjawab. "Chek ulang kalau mendengar isu negatif. Karena bisa fatal akibatnya kalau menebar isu," tandasnya. Membantah embantah. Isu bakso daging tikus di Komplek Pasar Glugur Rantauprapat resahkan warga setempat. Namun, baik pedagang maupun pihak Kepolisian membantah keras kabar tak bertanggung jawab
Empat Perwira Polres Labuhanbatu Dimutasi fajar dame harahap MedanBisnis—Labuhanbatu Sebanyak empat perwira Mapolres Labuhanbatu dimutasi. Resepsi acara pindah tugas keempat perwira dilakukan, Rabu (5/7) di Mapolres setempat. Keempat perwira dimutasikan ke Mapolda Sumut maupun ke Polres lainnya dijajaran Polda Sumut. Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang menjelaskan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Polri. Dirinya berharap dengan rotasi dua Kasat dan dua Kapolsek ini menjadi angin segar bagi
Polres Labuhanbatu serta guna peningkatan kinerja yang lebih baik lagi. "Hal ini merupakan kegiatan rutin polri guna penyegaran dan promosi jabatan," kata Frido Situmorang. Keempat perwira yang dimutasi tersebut antara lain, Kompol Ady Santri Sanjaya, semula menjabat Kapolsekta Kota Pinang pindah tugas sebagai Kaur Gakkum Subbidprovos Bidpropam Poldasu dan digantikan oleh Kompol Sinta Mardongan Sitanggang yang sebelumnya menjabat Kasubbag Yanduan Bidpropam Poldasu. Kemudian, Kasat Reskrim Polres Labuhanbatu AKP M Firdaus SIK
dimutasikan sebagai Kasat Reskrim Polres Langkat dan digantikan AKP Teuku Fahtir Mustafa SIK yang sebelumnya menjabat Kasat Reskrim Polres Deliserdang. Kapolsek Silangkitang AKP Warlin pindah tugas menjabat Kapolsek Teluk Nibung Polres Tanjungbalai dan digantikan kepada AKP Saut Tulus Panggabean yang sebelumnya menjabat Kasubbagbin Ops Bag Ops Polres Labuhanbatu. Serta Kasat Lantas AKP Mulizaldi SIK dimutasikan menjabat Pama Polrestabes Polda Sumut digantikan oleh AKP Sawangin yang sebelumnya menjabat Kasat Lantas Sibolga. z
Wawako Tebingtinggi: Calhaj Harus Optimis dan Yakin ali yustono
Lelang Jabatan Diperpanjang, 54 ASN Asahan Mendaftar indra sikoembang MedanBisnis—Kisaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan memperpanjang jadwal pendaftaran jelang seleksi pengisian jabatan tinggi pratama untuk 13 eselon II. Ketua Tim Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Secara Terbuka Asahan, H Sofyan MM menjelasakan pihaknya melakukan perubahan jadwal kegiatan seleksi penerimaan pendaftaran lelang jabatan. “Kami perpanjang jadwal hingga 13 Juli 2017,“ kata Sofyan saat berbincang dengan MedanBisnis saat menghadiri acara di Gedung DPRD Asahan, Selasa (4/7). Sofyan yang juga Sekretaris Daerah (Sekda) Asahan menjelasakan perpanjangan waktu dilakukan karena hingga waktu yang ditentukan pendaftaran masih kurang dan bahkan ada beberapa dinas yang sedikit peminat untuk mengikuti lelang jabatan. Diantaraya Dinas Sosial, Perhubungan dan KB. “Hingga Kini ada 54 ASN yang mendaftar dan kemungkinan akan terus bertambah. Untuk setiap dinas minimal empat peserta,” ucap Sofyan. Adapun jabatan yang dilelang yakni, Sekretaris DPRD Asahan, Kadis PU dan Penataan Ruang, Kadis Perumahan dan kawasan Permukiman, Kadis Kepemudaan dan Olahraga, Kadis Perpustakaan, Kadis Linkungan Hidup. Kadis Kominfo, Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Kadis Pengendalian penduduk dan keluarga Berencana, Kadis Sosial, Kadis Koperasi dan Perdagangan, Kadis Perhubungan, Kaban Kesatuan Bangsa dan Politik. z
tersebut. Salah seorang pedagang bakso di Pasar Glugur Rantauprapat, Warsito mengaku isu yang beredar merupakan fitnah. Sebab, mempengaruhi bisnis usaha mereka. “Kalau usaha Bakso saya, jamin 100% menggunakan daging ayam,” jelasnya kepada wartawan, Selasa (4/7). Dia tidak mengerti kenapa orang tega memfitnah dirinya. Bahkan, kabar yang beredar polisi telah menangkapnya garagara menjual bakso daging tikus. “Saya kaget mendengar isu itu. Saya bukan ditangkap polisi, tapi pulang kampung,” paparnya. Sebelumnya, Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang juga membantah tentang isu penangkapan penjual bakso yang menggunakan bahan dasar dari daging tikus. "Tidak ada kita mengamankan tukang bakso yang menjual bakso daging tikus," katanya kepada wartawan. Frido menambahkan, isu itu sengaja dibuat oleh orang yang tidak bertanggung jawab. "Menurut saya, sepertinya itu hanya persaingan dagang saja," katanya. Sebelumnya sempat beredar isu di Rantauprapat penjual Bakso yang menggunakan bahan dasar daging tikus di Komplek Pasar Glugur Rantauprapat. z
MUTASI
medanbisnis/ist
KAPOLRES Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang menyematkan tanda jabatan ke perwira di Polres Labuhanbatu yang dimutasi.
MedanBisnis—Tebingtinggi Menjelang musim haji 1438 Hijriyah, Kamenag Tebingtinggi mulai mendata dan mengumpulkan para calon jemaah Haji yang akan berangkat untuk Tahun 2017 dengan melakukan manasik haji. Kepada para jemaah calon haji asal Kota Tebingtinggi tahun 2017, Wakil Walikota H Oki Doni Siregar meminta agar tetap optimis dengan penuh keyakinan kepada Allah SWT akan mampu mengerjakan kewajiban haji selama berada di tanah suci Mekah. Hal ini disampaikan Wakil Walikota H Oki Doni Siregar bersama dengan Ka Kemenag HM Hasbi pada pembukaan kegiatan manasik haji Kota Tebingtinggi tahun 2017 yang diikuti 106 calon jemaah haji di Kantor Kemenag Jalan Pendidikan, Selasa (4/7). Disampaikan Oki Doni Siregar, hindari prilaku sombong dan angkuh sertaberserah dirilah kepada Allah secara ikhlas meskipun Allah tidak akan membukakan aib kita selama di sana. "Mohonlah ampun kepada Allah atas segala dosa, selalulah berbagi dan saling membantu sesama jemaah dari manapun asalnya karena kita di sana semua bersaudara," ujarnya. z
MedanBisnis
XI
DAERAH
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Anang Ana Jaw Anass Azhar
Kamis, 6 Juli 2017
Calon Panwas Pilkades Ikut Seleksi ikhwan nasution
MedanBisnis - Padangsidimpuan Sebanyak 6 calon panwas pilkades Tahun 2017 mengikuti seleksi yang digelar panitia seleksi di ruang Komisi I DPRD Kota Padangsidimpuan, Rabu (5/7). Panitia rekrutmen panwas tingkat kota Padangsidimpuan terdiri dari Ketua Komisi I Wildan Lubis, Wakil Ketua Erfi J Samudra, Sekretaris Imam Gozali Harahap, anggota H Marataman, Adek Rangkuti, H Ahmad Faisal Siregar, H Mahmudin Nasution, Noni Paisah, dan Irpan Harahap. "Kita mencari yang baik dan bermutu di antara yang terbaik,” kata Ketua Panitia Wildan Lubis di sela-sela berlangsungnya acara, Rabu (5/7). Dikatakan, ada 6 orang yang dinyatakan lolos administrasi dan saat ini mengikuti tahapan fit and proper test. "Hanya 6 orang yang mendaftar semuanya lolos administrasi. Kita akan melihat pengalaman dan kemampuannya,” kata Erfi J Samudra. Pantauan MedanBisnis, kemarin, sebanyak 6 orang peserta yang mengikuti fit and proper test terlihat tertib menunggu giliran diuji panitia, yang terdiri Ketua Komisi I DPRD Padangsidimpuan, Wildan Lubis, dan anggota Komisi I seperti Mahmuddin Nasution, Imam Gozali, Adek Rangkuti, dan Erfi J. samudra. Ketua Komisi I DPRD Kota Padangsidimpuan, Wildan Lubis dalam sambutannya pada penutupan acara fit and proper test berharap, apapun hasilnya siap diterima dengan lapang dada. "Diharapkan semua peserta dapat berbesar hati, karena dalam pengambilan keputusan ini merupakan hal yang sulit tapi harus di lakukan karena yang akan ditetapkan hanya 3 orang pemenang yang akan diumumkan besok,” kata Waildan Lubis saat menutup acara tersebut siang ini. Hal senada juga disampaikan Erfi Samudra bahwa kita harus berjiwa besar. Karena tahapan ini mesti dilakukan. "Nantinya enam calon ini akan ditetapkan tiga orang panwas pilkades. Diumumkan besok (hari ini—red) 6 Juli 2017,” katanya.z
Disnaker Palas Gelar Halalbihalal maulana syafii
MedanBisnis - Palas Jajaran Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Pemkab Palas menggelar acara halalbihalal, guna meningkatkan etos kerja para ASN dan staf di lingkup Disnaker tersebut. Jajaran Disnaker Palas, mulai unsur pimpinan dan bawahan, menggelar pertemuan halalbihalal dan tatap muka, dirangkai makan bersama di Rumah Makan Madina, Sibuhuan, Selasa (4/7). Kadisnaker Palas Drs Ramal Guspati Pasaribu, MM mengatakan, setelah libur cuti bersama Lebaran, tentu suasana hubungan silaturahmi harus dibangun secara baik dengan sesama stakeholder di dalam lingkungan internal kerja, guna meningkatkan semangat etos kerja yang lebih baik dalam satu kekeluargaan. “Jika hubungan kerja tertata dengan baik dan terprogram sesuai target, tentu dibutuhkan kebersamaan yang kuat antara atasan dan bawahan untuk menjalin keharmonisan di lingkungan kerja dalam upaya mencapai sasaran kerja yang lebih efisensi dan disiplin," katanya. "Bertepatan usai jam kerja hari ini, kita sepakat untuk bekumpul bersama menyatukan derap langkah untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang berkaitan dengan urusan di lingkungan Disnaker Palas," tambahnya. Dikatakannya, saat ini, jumlah tenaga kerja di lingkup Disnaker Palas, terdiri dari 15 orang ASN ditambah pegawai tidak tetap sebanyak 28 orang. "Sangat jarang kita berkumpul bersama dalam suasana kekeluargaan yang tidak membedakan satu dan lainya serta jabatan dan golongan, tetapi bersatu untuk memberikan motivasi dalam peningkatan kualitas kerja yang prima sebutnya seperti hari ini," katanya. Diharapkannya, dengan digelarnya pertemuan seperti ini, selain dapat meningkatkan rasa kekeluargaan di lingkungan kerja, terjalin kekompakan, juga dapat meningkatkan etos kerja dan kinerja para ASN dan staf di lingkungan Disnaker Palas ke depannya.z
PERIKSA
TIM dokter Dinas Kesehatan Madina memeriksa anak binaan klas IIB Panyabungan.
medanbisnis/zamharir rangkuti
Penyakit Scabies Mewabah di Lapas Panyabungan zamharir rangkuti MedanBisnis - Panyabungan Dinas Kesehatan Kabupaten Mandailing Natal (Madina) melakukan pemeriksaan kesehatan kepada anak binaan Lapas Kelas IIB Panyabungan, Rabu (5/7). Pemeriksaan kesehatan terhadap anak binaan lapas tersebut dilakukan menindaklanjuti laporan adanya wabah penyakit gatal gatal (scabies) menyerang anak binaan. Untuk itu Dinas Kesehatan Madina melalui Puskesmas Panya-
FOTO BERSAMA
WAKIL Bupati Tapanuli Selatan Ir Aswin Siregar MM berfoto bersama para siswa penenerima piagam lomba Tangkas Terampil Koperasi (LTTK) untuk Tingkat SLTA Wilayah I Sumatera Utara di gedung SD Negeri Nomor 101201 Sipirok, Rabu (5/7). medanbisnis/ikhwan nasution
SMA Negeri 1 Angsel Juara I LTTK
Pemkab Humbahas – UT Jalin Kerja Sama
ikhwan nasution
ck-10
MedanBisnis - Padangsidimpuan
MedanBisnis - Doloksanggul Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Humbang Hasundutan (Humbahas) menjalin kerja sama dengan Universitas Terbuka (UT). Pasalnya pihak pemerintah menyediakan fasilitas ruang belajar di Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo). Menanggapi hal tersebut, Erikson Simbolon Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Rabu (5/7) kepada wartawan mengatakan, penggunaan fasilitas kantor milik pemerintah tidak diperbolehkan. “Kendati demikian, perlu dipertayakan penggunaan fasilitas tadi apakah diikat dalam bentuk MOU antara pemerintah dengan penyelenggara UT di Humbahas,” katanya. Lebih lanjut Erikson mengatakan, pada prinsipnya sistem belajar mahasiswa UT adalah mandiri, demikian juga halnya dengan penerapan belajar agar mahasiswa belajar atas prakarsa atau inisiatif sendiri. “Perlu dipertayakan, apakah penyelenggaraan UT di Humbahas melanggar sistim yang berlaku, atau mungkin Dinas Kominfo yang memberikan inisiatif sendiri memberikan tempat tersebut dengan dugaan menyalahgunakan wewenangnya,” kata Erikson. Pada prinsipnya, pihak UT menyediakan bahan ajar yang dibuat khusus untuk dipelajari mandiri karena tidak melakukan interaksi antara tutor dengan mahasiswa di dalam ruangan belajar. “Bila Pemkab Humbahas melakukan kerja sama dengan pihak UT, dipertayakan dasar hukumnya, kalau dimungkinkan apakah pihak UT memberikan kontribusi berupa jasa penggunaan fasilitas negara,” katanya. Lebih lanjut Erikson mengatakan, tindakan oknum ASN diduga telah meyalahgunakan wewenangnya untuk kepentingan sendiri atau kelompok, tindakan ASN tersebut tidak ditolerir. Dia meminta meminta Bupati Humbahas agar menindak ASN, yang diduga melakoni kegiatan yang dengan sengaja memperalat fasilitas negara untuk kepentingan diri sendiri atau kelompok. “Bupati harus arif dan bijaksana bila ada ditemukan ASN dilingkungan pemerintahan yang bersikap seperti ini, karena tindakan tersebut akan melahirkan opini yang kurang baik dari masyarakat atas pemerintah,” katanya. Semenatara itu, Hotman Hutasoit Kadis Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Humbahas dikonfirmasi bentuk kerjasama Pemkab Humbahas - UT tersebut melalui ponsel selulernya, Rabu (5/6), membantah bahwa informasi kegiatan UT di Dinas Kominfo tidak atas dasar pengetahuannya. “Kadis kominfo tidak diberi informasi Kabid sata tentang kegiatan, akan ada jawaban ke depan,” katanya.z
bungan Jae melakukan pemeriksaan kesehatan langsung ke lapas.
Kepala Dinas Kesehatan Madina drg Ismail Lubis kepada wartawan menyampaikan bahwa pemeriksaan kesehatan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Panyabungan sebelumnya rutin dilakukan, namun sejak Lapas Klas IIB Panyabungan mempunyai dokter sendiri, makanya Dinas Kesehatan melaksanakannya pemeriksaan apabila Lapas membutuhkan saja. "Setelah melalui pemeriksaan ternyata anak anak binaan lapas terserang gatal-gatal atau bahasa
SMA Negeri I Angkola Selatan (Angsel) Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) tampil sebagai pemenang pada Lomba Tangkas Terampil Koperasi (LTTK) Tingkat SLTA Se-Tabagsel yang berlangsung di gedung SD Negeri Nomor 101201 Sipirok, Rabu (5/7). Wakil Bupati Tapanuli Selatan Ir H Aswin Efendi Siregar MM turut langsung menyaksikan perlombaan tersebut. Lomba Tangkas Terampil Kope-
rasi (LTTK) untuk Tingkat SLTA Wilayah I Sumatera Utara diikuti 5 kabupaten/kota se-Tabagsel yang terdiri dari Kabupaten Tapsel sebagai tuan rumah, Madina, Paluta, Palas, dan Kota Sibolga. Tampil sebagai Juara I adalah Kabupaten Tapsel, juara kedua SMAN I Batang Onang Paluta, Juara ketiga Palas, Harapan I Sibolga dan Juara Harapan dua Madina. Para pemenang mendapatkan hadiah berupa piala, uang pembinaan dan piagam penghargaan. Dalam sambutan penutupannya Wakil Bupati Tapsel berpesan
kepada para peserta lomba agar terus belajar belajar dan belajar untuk mengasah kemampuan diri. “Kepada juara untuk lebih giat lagi, dan yang belum juara agar menganggap ini sebagai kemenangan yang tertunda,” katanya. Acara dihadiri Dewan Koperasi Indonesia Provinsi Sumatera Utara Drs Parluhutan Dalimunthe, Kepala Dinas Perdagangan dan Koperasi Ahmad Raja Nasution MM, Kabag Humas Porang Pane SPd, Camat sipirok Sardin, para Kepala Sekolah dan guru pendamping dan peserta Lomba.z
tersebut selain berpotensi menimbulkan bencana alam longsor juga sangat mengganggu pengguna jalan. Antrean kendaraan besar pengangkut tanah setiap harinya terparkir di pinggir jalan hingga tanah merah tumpah ruah ke jalan lintas "Iya kalau turun hujan pastinya jalan ini akan sangat licin dan pada siang hari bisa mengakibatkan banyaknya abu yang yang
dihasilkan bercecerannya tanah merah. Jangan sampai nanti kalau sudah ada korban tergelincir, siapa yang akan bertanggung jawab," kata Zainal, pengguna jalan, Selasa (4/7). Zainal berharap pemerintah setempat segera mengambil tindakan tegas terkait aktivitas galian C tersebut untuk menghindari adanya korban jiwa dari pengguna ja-lan ataupun terjadinya bencana longsor.z ril
medisnya scabies,” kata Kadis. Dia menjelaskan penyakit scabies ini merupakan jenis binatang tungo yang bertelur dalam kulit manusia dan menyebabkan gatalgatal pada kulit manusia. Biasanya, rasa gatal-gatal ini terjadi atau bereaksi saat si pengidap sedang tidur. Selain diberikan obat-obatan kepada anak binaan yang menderita penyakit gatal-gatal ini Dinas Kesehatan juga mengimbau kepada anak binaan agar selalu menjaga kebersihan dan menganjurkan agar seluruh pakaian anak binaan direbus dulu dan tilam agar disemprot. "Karena binatang tungo penyebab penyakit gatal-gatal ini selalu ada di tempat yang tidak bersih dan lembab seperti handuk, tilam dan pakaian yang tidak bersih,” katanya.
Sementara itu, Kalapas Klas IIB Panyabungan, MA Siburian AMD IP SPd, MH kepada wartawan menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Pemkab Madina atas perhatian dan kepeduliannya kepada anak binaan Lapas Klas IIB Panyabungan. "Saya berharap kegiatan ini dilakukan kembali rutin oleh Pemerintah Madina cq Dinas Kesehatan. Karena, anak-anak binaan yang Ada di Lapas IIB Panyabungan ini juga anak Madina," sebutnya “Dan di sini, saya juga mengimbau kepada anak-anak binaan Lapas Klas IIB panyabungan, kedepannya agar saling menjaga kesehatan dan kebersihan, demi mengantisipasi terjadinya pengembangan bibit penyakit di lingkungan kita,” tambahnya.z
Wakil Bupati Madina Lantik Pejabat Eselon zamharir rangkuti
MedanBisnis - Panyabungan Wakil Bupati Madina H M Jakfar Sukhairi Nasution melantik 4 pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Mandailing Natal (Madina), di Aula Kantor Bupati Desa Parbangunan Kecamatan Panyabungan, Rabu (5/7). Keempat Pejabat Eselon yang lantik yaitu Gadombang Diapari SH MM menjabat sebagai Kepala Bagian Perencanaan dan Keuangan pada Sekretaris DPRD Madina Nurhamidah S.Sos, Kepala Bidang Kesatuan Bangsa dan Demokratisasi Pada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Muhammad Wldan Nasution S.Sos sebagai Pj Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik dan Informatika dan Nur Aidah Lubis
BA menjabat sebagai Kepala SUB Bagian Umum Perencanaan Evaluasi dan Pelaporan pada Kantor Camat Panyabungan Timur. Wakil Bupati berpesan kepada pejabat yang baru saja dilantik agar dapat mengabdi kepada bangsa dan Negara, khususnya Kabupaten Madina bahwa loyalitas dan dedikasi harus diberikan kepada pimpinan, sukseskan apa yang menjadi program-programnya. "Komitmen yang telah dibangun tolong diingat baik-baik tidak ada keraguan saya telah menitipkan pesan untuk bekerja dengan baik dan tolong jaga harga diri dan martabat ASN Kabupaten Madina," katanya. Acara pelantikan pejabat eselon III dan IV turut dihadiri Wakil Bupati Madina Asisten I, Asisten II, pimpinan SKPD Madina. z
Masyarakat Keluhkan Galian C
MedanBisnis - Nisel Jatuhan tanah merah dari galian C di Jalan Lintas Sumatera Utara (Jalinsum) tepatnya Teluk Dalam, Desa Pula Maria, Kabupaten Asahan dikeluhkan warga. Masyarakat pengguna jalan khawatir tanah-tanah yang berjatuhan di jalan itu akan membuat pengguna jalan tergelincir. Pasalnya, aktivitas galian C
MELANTIK
medanbisnis/zamharir rangkuti
WAKIL Bupati Madina Jakfar Sukhairi Nasution melantik 4 pejabat eselon III dan IV.
Masyarakat Antusias Urus Dokumen Kependudukan MedanBisnis - Paluta Setelah Idulfitri 1438 H, antusiasme masyarakat Kabupaten Padanglawas Utara (Paluta) mengurus dokumen kependudukan meningkat tajam. Hal ini terlihat dari banyaknya antrean masyarakat di Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Paluta, Selasa (4/7). Kepala Disdukcapil Paluta Susanna Hanum Daulay mengatakan, antusiasme masyarakat dalam mengurus dokumen kependudukan meningkat tajam usai Idulfitri tahun ini. Hal ini kemungkinan besar dikarenakan banyaknya masyarakat yang membutuhkan dokumen kependudukan untuk keperluan administrasi. Dijelaskan, masyarakat yang mengurus dokumen kependudukan
tersebut didominasi remaja pemula yang mengurus Kartu Tanda Penduduk (KTP), yang baru maupun pengubahan status KTP serta Kartu Keluarga yang baru bagi para pengantin baru yang melangsungkan pernikahan pasca Lebaran. Dia menambahkan, pentingnya dokumen kependudukan untuk melengkapi administrasi dalam berbagai hal ditambah gencarnya sosialisasi kepengurusan dokumen kependudukan di seluruh wilayah Paluta yang dilakukan sebagai salah satu pemicu naiknya tingkat kesadaran masyarakat Kabupaten Paluta dalam mengurus dokumen kependudukan. Dirinya berharap agar masyarakat yang belum mengurus dokumen kependudukan agar segera melakukan secepat mungkin ke
Kantor Disdukcapil tanpa dikenakan biaya sesuai peraturan yang telah ditetapkan. Senada disampaikan Kabid Kependudukan Khairul Anwar Siregar merinci, hingga hari kedua masuk kerja pasca Lebaran, pihaknya sudah melakukan perekaman KTP-el sekitar 150 orang. Selain melakukan perekaman serta pembuatan KK, banyak masyarakat yang juga mengurus dokumen kependudukan berupa surat pindah domisili ke luar kota. Menurut Anwar, sesuai data sementara pada Disdukcapil Paluta jumlah penduduk sebanyak 310.425 jiwa dan jumlah penduduk yang wajib memiliki KTP adalah 175.474 jiwa. Dan yang melakukan perekaman KTP-el sudah mencapai 128.786 jiwa
sesuai dengan data resmi di pusat. Sedangkan KTP-el sudah dicetak oleh Disdukcapil Paluta hingga awal Juli 2017 sebanyak 116.163 lembar. Saat ini, lanjutnya,jumlah masyarakat yang belum melakukan perekaman KTP-el diperkirakan sebanyak 46.688 jiwa. Namun data tersebut belum final karena nantinya pihak pusat akan mengeluarkan data kependudukan setelah evaluasi dan pembersihan untuk semester I pada akhir Juli 2017 mendatang. "Data yang sudah melakukan perekaman adalah data final yang sudah terdaftar di pusat. Sedangkan data penduduk dan yang belum melakukan perekaman itu nantinya akan dilakukan penyesuaian dengan data setelah pem-
bersihan untuk Semester I yang dikeluarkan oleh pihak pusat pada akhir Juli mendatang," ungkapnya. Pihaknya akan terus melakukan sosialisasi serta pelayanan kepengurusan dokumen kependudukan dengan sistem jemput bola atau mengadakan pelayanan ke berbagai daerah di wilayah Kabupaten Paluta demi pencapaian administrasi kependudukan yang baik dan merata di seluruh wilayah Kabupaten Paluta. Pantauan wartawan ratusan warga dari berbagai daerah di wilayah Paluta terlihat begitu antusias dan ikut antrean dalam mengurus dokumen kependudukan di Kantor Disdukcapil Paluta, di Jalan Lintas Gunungtua-Langga Payung, Paranginan, Kecamatan Padang Bolak. z ril
MedanBisnis
XII
NASIONAL
Penanggung Ja wab RRubrik ubrik : Jaw Sasli PPrrano anotto Simarmat Simarmataa
Kamis, 6 Juli 2017
YPKP Yakin Jokowi Berkomitmen Selesaikan Kasus 1965 MedanBisnis – Jakarta Yayasan Penelitian Korban Pembunuhan 65 (YPKP 65) yakin Presiden Joko Widodo memiliki komitmen menyelesaikan pelanggaran HAM berat yang terjadi pada peristiwa 1965. Ketua YPKP 65 Bedjo Untung meyakini Jokowi berpegang teguh pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) untuk menyelesaikan pelanggaran HAM berat. "Itu sudah sangat jelas Jokowi mengatakan itu. Artinya, Jokowi punya komitmen untuk menyelesaikan," kata Bedjo, di kantor YLBHI, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Rabu (5/7). Bedjo mengungkapkan yang diinginkan korban '65 hanyalah kejelasan terhadap penangkapan mereka ketika peristiwa 1965. Hingga kini, kata Bedjo, para korban '65 tak tahu letak kesalahan mereka. "Jadi sangat sederhana, kami ini tidak bersalah. Kalau salah diproses hukum. Kami sampai saat ini tidak tahu apa kesalahannya," ungkap Bedjo. "Kalau sudah jelas dibuka kami tidak bersalah, orang yang bersalah itu harus dihukum," kata Bedjo. Untuk memperoleh kebenaran tersebut, langkah yang dilakukan YPKP 65 adalah melayangkan tuntutan ke Komnas HAM dan menuntut dibentuknya pengadilan HAM ad hoc. Bedjo mengatakan, Komnas HAM adalah muara yang tepat sebagai tempat para korban '65 berlindung. "Komnas HAM sudah merekomendasikan bahwa peristiwa 1965 memang ada kejahatan kemanusiaan. Di mana ada keterlibatan negara dan negara harus bertanggung jawab. Dan perlunya dibentuk pengadilan ad hoc," tutur Bedjo. Dikatakan Bedjo, Komnas HAM telah merekomendasikan Jaksa Agung membentuk pengadilan HAM ad hoc atas kasus ini. Namun hal tersebut belum terealisasi. Bedjo pun tak mengetahui alasan rekomendasi tersebut belum terealisasi. "Jaksa Agung harus membentuk pengadilan HAM ad hoc. Kenapa Jaksa Agung sampai sekarang belum melaksanakan? (Rekomendasi) itu sudah dari 2012," tuturnya. z dcn
Ketua KPK: Fahri Hamzah Lecehkan Pengadilan MedanBisnis – Jakarta Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK) Agus Rahardjo menganggap Wakil Ketua KPK Fahri Hamzah telah melecehkan pengadilan. Hal itu dikatakan Agus menanggapi salah satu pernyataan Fahri. Sebelumnya, Fahri berpendapat bahwa kasus korupsi terkait proyek pengadaan Kartu Tanda Penduduk berbasis elektronik (eKTP) yang ditangani KPK adalah omong kosong. Ia menyebut kasus yang merugikan uang negara Rp 2,3 triliun itu cuma permainan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin, penyidik senior KPK Novel Baswedan, dan Ketua KPK Agus Rahardjo. "Ya itu kan artinya melecehkan pengadilan. Pengadilan sedang berjalan, bukti-bukti juga sudah banyak diungkap. Kalau itu dikatakan sebagai omong kosong, loh, apakah itu pengadilannya dilecehkan?" Kata Agus, di Gedung KPK Jakarta, Rabu (5/7). Fahri Hamzah juga pernah mengatakan, ada konflik kepentingan Agus Rahardjo dalam kasus korupsi e-KTP. Menurut Fahri, Agus memiliki kepentingan, terutama sebagai mantan Ketua Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). Juru Bicara KPK Febri Diansyah sebelumnya juga mengatakan hal senada dengan Agus. Menurut dia, berbagai fakta telah muncul dan diketahui banyak orang dalam persidangan pertama kasus eKTP. Misalnya, keterangan berbagai saksi dan pengakuan kedua terdakwa mengenai adanya pengaturan proyek dan bagi-bagi uang kepada anggota DPR. Bahkan, menurut Febri, sejumlah orang yang disebut menerima uang telah menyerahkan uang kepada KPK dan meminta dikembalikan kepada negara. "Kami tentu menjadi bertanya pula, apakah ada pihak-pihak yang dibela dalam kasus e-KTP, sehingga kemudian pernyataannnya mengesampingkan semua fakta yang sudah muncul di persidangan?" kata Febri. z kcm
Polisi akan Panggil Kaesang soal Ujaran Kebencian MedanBisnis – Jakarta Polisi berencana memanggil Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo terkait laporan dugaan penodaan agama dan ujaran kebencian di media sosial. Namun, pemanggilan itu belum dijadwalkan dalam waktu dekat. Pasalnya pihak kepolisian masih perlu mengkonfirmasi dan mengklarifikasi barang bukti rekaman video yang menjadi bukti pelapor. "Insya Allah ya (dipanggil), kami klarifikasi dulu Kaesang yang dimaksud dalam youtube itu siapa," kata Kapolres Bekasi Kota Komisaris Besar Hero Hendriatno, di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (5/7). Kepala bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono juga menegaskan pihaknya tidak akan membeda-bedakan dalam menyelesaikan perkara. Termasuk memanggil anak Presiden. "Nggak masalah (dipanggil), kami lakukan penyelidikan," kata Argo. Selain itu, polisi juga akan memanggil Muhammad Hidayat untuk dimintai keterangan sebagai pihak pelapor. "Ya pasti lah," katanya. Argo juga menebutkan bahwa Hidayat berstatus tersangka dalam kasus ujaran kebencian terhadap Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan. Hidayat membantah anggapan bahwa dia sengaja mencari sensasi dengan melaporkan putra Presiden. Menurut Hidayat, ada sejumlah nama yang selama ini sudah dia laporkan. "Ada yang terlapornya Ade Armando, ada yang terlapornya akun palsu, akun tidak dikenal," kata Hidayat. "Mengapa saya melakukan itu, karena bentuk kepedulian. Nggak pandang itu diduga pelaku ujaran kebencian itu anak Presiden, Ade Armando, akun palsu, atau segala macam, saya anggap tindakan melontarkan tindakan kebencian itu ya harus diberantas," tuturnya. z dcn/tnr
n antara foto/syifa yulinnas
PEMASUKAN DATA E-KTP TERKENDALA JARINGAN
Sejumlah warga mengantre untuk penyerahan berkas pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik di Kantor Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Aceh timur, Aceh, Rabu (5/7). Petugas Disdukcapil menyatakan jumlah pemohon e-KTP setiap hari semakin meningkat yang berkisar antara 150 sampai 300 pemohon per hari, namun proses pemasukan data dan perekaman KTP terkendala akibat jaringan yang tidak terhubung dengan server Pusat.
Dana Parpol Naik
Pimpinan Partai Diusulkan Lapor Kekayaan MedanBisnis – Jakarta
Ketua Komisi II DPR Zainudin Amali mengusulkan petinggi partai melaporkan harta kekayaannya. Hal ini terkait dengan adanya usulan kenaikan dana bantuan politik dari Rp 108 per suara menjadi Rp 1.000. "Saya ada usulan yang lebih baik lagi kepada pimpinan parpol terserah kesepakatannya sampai level mana untuk melaporkan harta kekayaan," ujar Amali, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (5/7). Usulan pelaporan harta kekayaan ini dilakukan untuk me-
ningkatkan disiplin dari setiap partai. Menurutnya, hal ini harus diatur secara lebih khusus dalam undang-undang. "Ya di dalam aturannya pasti adalah di peraturan pemerintahnya atau turunan-turunannya. Itu perlu supaya pengurus parpol harus disiplin meng-
MUI: Waspadai ISIS MedanBisnis – Jakarta Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Zainut Tauhid Sa'adi meminta Indonesia mewaspadai ancaman bahaya ISIS. Menurutnya, teror yang dilakukan dengan mengatasnamakan ISIS harus disikapi secara serius. "Indonesia harus mewaspadai terhadap ancaman bahaya ISIS. Teror milisi Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) terhadap aparat kepolisian di Jakarta yang disampaikan seminggu terakhir, tidak boleh dianggap main-main. Tetapi harus ditanggapi secara serius," kata Zainut lewat keterangan tertulisnya, Rabu (5/7). Dia menambahkan, teror tersebut merupakan pernyataan ISIS yang akan berperang di Indonesia dan Malaysia. ISIS menyampaikan ancaman berperang itu melalui video yang beredar di media sosial beberapa hari ini. Menurutnya, ada tiga poin yang patut diwaspadai terhadap gerakan ISIS ini. Hal pertama yang mesti diwaspadai ialah mengenai ISIS sebagai organisasi transnasional yang keberadaannya sulit dideteksi. "ISIS adalah gerakan transnasional yang memiliki jaringan di berbagai negara, dengan jumlah pengikut yang tidak diketahui secara pasti. Dengan pengikut yang tidak dapat dideteksi itu mereka melakukan gerakan rekrutmen, pendidikan dan pengaderan anggota secara sembunyi-sembunyi," ujarnya. Selain itu, menurutnya ISIS memiliki pengikut dengan tingkat militansi yang tinggi karena dibekali doktrin paham keagamaan radikal dan ideologi terorisme. Sehingga membuat mereka siap menyebarkan paham itu kepada orang lain dan bahkan mereka rela mati untuk memperjuangkan cita-cita dan keyakinannya itu. Poin ketiga, Zainut menyoroti bibit radikalisme di Indonesia sudah mulai banyak tumbuh dan berkembang di berbagai kelompok masyarakat. Paham radikalisme ini khususnya banyak di kalangan pelajar, mahasiswa dan pemuda. Menurutnya hal ini disebabkan lemahnya pengawasan dan tidak tegasnya pemerintah dalam proses penegakan hukum terhadap kelompok yang mengusung paham keagamaan radikal dan ideologi teroris yang menolak Pancasila dan NKRI. z dcn
gunakan keuangan ini, karena diambil dari APBN," kata Amali. Selain itu, peraturan untuk partai dilarang menerima sumbangan dari pihak lain juga bisa meningkatkan disiplin partai. Namun untuk sumbangan swasta masih diperbolehkan asal semua dilaporkan secara transparansi dan akuntabel. "Saya kira itu juga bisa kalau pengalaman di negara lain ada itu tapi untuk sumbangan masih memungkinkan yang penting transparan akuntabel dan bisa dipertanggungjawabkan," jelasnya. Ia menilai kenaikan dana bantuan partai politik saat ini disambut baik. Meskipun dana tersebut masih belum bisa menutupi sepenuhnya kebutuhan partai. "Saya menyambut baik dengan adanya kenaikan dana parpol ini. Saya melihatnya dari kondisi keuangan kita. Kalau kondisi negara itu sudah mampu ya saya kira tidak ada masalah," imbuh Amali. "Bahkan di negara-negara yang lain itu dia sudah bicara persentase ya setengah persen
dari APBN. Jadi bukan hitungan rupiahnya lagi," tutur politikus Partai Golkar ini. Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah mengatakan, kenaikan dana partai politik ini sebagai dukungan dari pemerintah ke partai. Selain itu juga sebagai cara menyetop dana haram ke partai politik. Menurut Fahri, pemerintah seharusnya menyusun pola pembiayaan partai yang komprehensif. Dia lalu menceritakan rumitnya dilema pembiayaan parpol. Fahri menyebut selama ini selalu ada potongan dan iuran dari politisi untuk fraksi. Kalaupun ada fraksi yang tidak memotong pemasukan anggotanya, anggota itu diminta membiayai kegiatan fraksi. "Nantinya Anda jadi begini, oh partai ini memerintahkan kita mencari uang, maka kita harus cari uang, uang mana, uang sampingan, yang begini-begini jadi lingkaran setan korupsi. Uang (dana parpol) bukan hanya bentuk dukungan, tapi cara me-
motong masuknya dana-dana haram ke partai politik," kata Fahri. Dia menyayangkan apabila kenaikan dana parpol dikaitkan dengan revisi UU Pemilu. Fahri berpendapat politik pembiayaan harusnya bukanlah bagian dari deal melainkan perencanaan jangka panjang. "Harusnya politik pembiayaan itu harus merupakan sesuatu yang luhur dari argumen besar bukan deal jangka pendek, tidak menuntaskan masalah, nanti membuat kesimpulan salah juga. Sudah dibiayai partainya masih korupsi juga. Ya terang saja ini diperdagangkan seperti dagang sapi," paparnya. Seperti diketahui, pemerintah melalui Kemendagri berencana menaikkan dana parpol. Saat ini pemerintah mengeluarkan dana sekitar Rp 13,42 miliar untuk 12 partai politik peserta Pemilu 2014. Jika dana bantuan parpol dinaikkan menjadi Rp 1.000 per suara, maka pemerintah harus mengeluarkan anggaran Rp 124,92 miliar. z dcn
Parpol Ubah Sikap soal Presidential Threshold MedanBisnis – Jakarta Politikus Partai Nasdem yang juga anggota pansus RUU Pemilu DPR Johnny Plate menyebut sudah ada pergeseran dari partai-partai yang selama ini ingin presidential threshold (ambang batas capres) 0%. Hal tersebut dipandang sebagai perubahan terhadap penafsiran konstitusional. "Menurut informasi, yang tadinya mendukung tanpa ambang batas, sudah bergeser perlu ambang batas. Jadi ada perubahan posisi yang signifikan terhadap penafsiran konstitusional terhadap MK. Argumen konstitusinya sama saja baik 10% maupun 20%," ujar Johnny, di Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (5/7). Selain itu, Johhny juga menyebut partai koalisi pendukung pemerintah saat ini makin solid untuk mempertahankan presidential threshold 20%. Dirinya pun menegaskan hal tersebut bukan karena kepentingan Presiden Joko Widodo. "Ini untuk kepentingan semuanya. Jadi jangan seolah-olah ambang batas presiden ini kepentingan Pak Jokowi, tidak. Ini kepentingan semua calon presiden," sebutnya. Saat ditanya apa alasan ada parpol yang akhirnya setuju adanya presidential threshold, Johnny tidak mau membuka alasannya. Namun yang pasti, hal tersebut adalah pergeseran argu-
men konstitusional pada MK. Lebih lanjut, Johnny memaparkan mengapa presidential threshold diperlukan dalam pengusungan capres. Salah satu alasannya adalah karena dengan adanya presidential threshold, bisa membangun gotong royong dalam berpolitik antar partai. Sementara bila tidak ada ambang batas, semua partai bisa mencalonkan capresnya sendirisendiri. Hal tersebut dianggap menghilangkan gotong-royong politik yang selama ini sudah terbentuk. "Imbasnya dukungan politik berkurang. Jadi (dengan presidential threshold ) bisa membentuk koalisi yang kuat dari awal," ucapnya. Wakil Ketua DPR Fadli Zon menuding Presiden Joko Widodo turut mengintervensi partai politik dalam pembahasan Rancangan Undang-Undang Pemilu. Presiden, kata Fadli, meminta partai politik pendukung pemerintah untuk mempertahankan presidential threshold 20% kursi DPR atau 25% suara sah nasional. "Ada yang diminta oleh pemerintah harus tetap 20%. Saya dapat kabar seperti itu. Oleh Pak Jokowi, oleh Pak Menteri Dalam Negeri (Tjahjo Kumolo)," kata Fadli Zon. Tiga partai pendukung pemerintah yakni PDI-P, Golkar, dan Nasdem ingin mempertahankan presidential threshold di angka
20%-25%. Namun, partai pendukung pemerintah lain yakni Hanura, PPP, PAN, dan PKB masih berkeinginan agar angka presidential threshold diturunkan. Demikian pula dengan parpol di luar pemerintahan seperti Gerindra, PKS, dan Demokrat. Fadli juga berharap parpol pendukung pemerintah tidak mau diintervensi oleh Presiden Jokowi. Ia mengingatkan, sesuai putusan Mahkamah Konstitusi, pemilu legislatif dan pemilu presiden 2019 digelar secara serentak. Oleh karena itu, menurut dia, penggunaan presidential threshold sudah tidak relevan. Apalagi, jika menggunakan hasil pemilu legislatif 2014. "Kelihatannya pemerintah ini memaksakan diri seperti itu (presidential threshold 20-25 persen) suatu hal yang tidak bisa diganggu gugat. Kan lucu," ujar Politisi Partai Gerindra ini. Fadli menambahkan, DPR dan pemerintah sudah sepakat untuk membuat batas waktu hingga 20 Juli mendatang. Jika belum ada titik temu, maka akan tetap diambil keputusan melalui voting di rapat paripurna. "Persoalan ini sebenarnya ada di pemerintah karena pemerintah kelihatannya memaksakan diri," kata Fadli. z dcn/kcm