LAPORAN ALAT MIKROKONTROLER TOMBOL PINTAR BERBASIS ARDUINO UNO
Disusun Oleh : 1. Andrew Matias 2. Syafarida 3. Yediza Priantara 4. Benrio 5. M. Putra Jaya Kartika 6. M. Ichsan Syaifullah
13140038 13140048 13140052 13140058 13140070 13140096
KELOMPOK 1 13 TEL 01
AKADEMI TELKOM JAKARTA PROGRAM FAKULTAS TEKNIK TELEKOMUNIKASI 2015/2016
KATA PENGANTAR
Dengan mengucapkan syukur Alhamdulillah kehadirat Allah SWT tugas Laporan mata kuliah Mikroprosesor dapat terselesaikan. Ucapan terima kasih penulis sampaikan pada semua pihak yang telah membantu penyusunan laporan ini. Dalam laporan ini, penulis membahas mengenai pembuatan alat untuk Tombol Pintar Berbasis Arduino Uno. Dimana alat tersebut sangat berguna di zaman yang serba modern ini. Oleh karena itu, sekali lagi penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu. Semoga laporan ini dapat bermanfaat sebagai semestinya.
Jakarta, 12 Juni 2016
Penulis
DAFTAR ISI Judul ............................................................................................................... i Kata pengantar ............................................................................................... ii Daftar isi ......................................................................................................... iii BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar belakang masalah ............................................................................ 1 1.2 Tujuan …………………………………………………… ............................................... 1 BAB 2 ISI LAPORAN 2.1 Implementasi dan Rancangan .................................................................. 2.1.1 Alat dan Bahan....................................................................................... 2.1.2 Langkah-langkah pembuatan Alat......................................................... 2.2 Hasil Percobaan………………………................................................................
2 2 2 5
BAB 3 PENUTUP 3.1 Kesimpulan …………………………............................……………………………........ 6 3.2 Saran…………………....................................……………………………………………… 6 Daftar Pustaka……………………………………………………… ..................................... 7
BAB I PENDAHULUAN
1.1 LATAR BELAKANG Jakarta merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang sering kali terdapat banyak tindak kriminal setap harinya. Salah satunya dapat terjadi pada toilet umum, toilet didalam mall atau super market lainnya. Jika kita berada ditoilet umum seringkali kita selalu was-was , karena takut ada yang mengintip atau bahkan buka pintu tiba-tiba. Oleh karena itu, dalam laporan ini kami akan membahas penggunaaan sistem Mikrokontroler “tombol pintar berbasis Arduino Uno”. Prinsip kerja alat ini adalah dengan menggunakan Push Button kita dapat mengontrol kondisi toilet jika kita berada didalamnya. Push Button yang tertekan dari dalam dapat secara otomatis menandakan bahwa terdapat orang didalamnya. Dan jika ada orang yang ingin membuka pintu dari luar sedangkan ada orang didalamnya otomatis alarm akan berbunyi dan setidaknya alat ini dapat mengurangi tindak kejahatan dalam toilet. 1.2 TUJUAN 1. Merancang alat otomatis untuk lampu 2. Menggunakan push button dan arduino untuk otomatis lampu pijar dan lampu notifikasi
BAB II ISI LAPORAN
2.1 IMPLEMENTASI DAN RANCANGAN 2.1.1 Alat dan Bahan 1. 2. 3. 4. 5.
LED Push Button Resistor Kabel Jumper Project Board
6. Arduino Uno 7. Kabel Downloader
3 buah 1 buah 1 buah 1 buah 1 buah 1 buah
2.1.2 Langkah-Langkah Pembuatan Alat 1. Susunlah rangkaian dibawah ini
2. Rangkai arduino,led, dan push button dengan rangkaian rising diatas
3. Tambahkan LED sesuai kebutuhan
4. Sambungkan kabel downloader ke pc
5. Upload coding yang sudah dibuat. Lalu tes dengan menekan push button dan perhatikan apakah nyala led sudah sesuai.:
2.2 HASIL PERCOBAAN
Cara Kerja Alat : Terdapat sebuah push button dan 3 buah LED. Implementasinya kita dapat terapkan pada kunci pintu toilet , jadi ketika pintu dikunci maka push button akan kepencet dan mengirim sinyal pada 3 LED. Satu LED warna merah kita umpamakan sebagai lampu kamar mandi. Apabila push button ditekan maka otomatis lampu kamar mandi itu menyala dan sebaliknya. Lalu ada dua LED warna biru dan hijau kita letakkan diluar toilet yang kita umpamakan sebagai notifikasi cara kerjanya, apabila pintu dikunci dan push button tertekan maka LED warna merah menyala dan LED biru mati, hal tersebut menandakan bahwa ada orang dalam toilet. Dan apabila toilet sudah tidak dikunci maka push button tidak tertekan LED, sehingga LED merah mati dan LED hijau menyala. Hal itu menyatakan bahwa tidak ada orang didalam toilet atau toilet kosong.
BAB III PENUTUP
3.1 KESIMPULAN Dalam percobaan Tombol Pintar berbasis Arduino ini , kami menyimpulkan bahwa alat ini sangat berguna dizaman modern seperti saat ini karena dapat mengurangi tindak kejahatan di dalam toilet dan dapat mengurangi kekhawatiran seseorang yang ingin menggunakan toilet terutama bagi para wanita. 3.2 SARAN Sebaiknya dalam melakukan percobaan ini dilakukan secara teliti agar tidak terjadi banyak kesalahan dan memakan banyak waktu.
Daftar Pustaka
http://www.boarduino.web.id/2015/02/menyalakan-lampu-dengan-androiddan.html http://www.instructables.com/id/Arduino-AND-Bluetooth-HC-05-Connectingeasily/?ALLSTEPS http://www.parkansky.com/arduino-error.htm