JURNAL SELULOSA
e-ISSN: 2527 - 6662 p-ISSN: 2088 - 7000
Vol. 6, No. 2, Desember 2016 PENANGGUNG JAWAB
MITRA BESTARI
Ir. Andoyo Sugiharto, M.Sc. (Kepala Balai Besar Pulp dan Kertas)
Teknologi Proses dan Energi Prof. Dr. Ir. Herri Susanto (ITB) Caecilia Rining Vitasari, Ph.D (BiChem Technology BV)
DEWAN REDAKSI
Proses Produksi Pulp dan Kertas Ir. Wieke Pratiwi, M.S. (B4T) Prof. Dr. Gustan Pari, BSc. Dipl.IV, M.Si (P3HH)
Editor
:
Rina S. Soetopo, M.Si.
Penyunting
:
Ir. Lies Indriati Ir. Sri Purwati Dr. Hendro Risdianto Rina Masriani, S.Si., M.Si. Teddy Kardiansyah, S.Si
Editor Bagian
:
Mukharomah Nur Aini, S.T., M.I.L. Prima Besty Asthary, S.Si
Layout Editor
:
Wachyudin Aziz, S.T.
Sekretariat
:
Nadia Ristanti, S.Sn Yayan Sofyan
Penerbit
:
Balai Besar Pulp dan Kertas (BBPK)
Alamat Redaksi
:
Jl. Raya Dayeuhkolot No.132 Bandung, 40258 Telp. 022 5202980 Fax. 022 5202871 e-mail :
[email protected] website : http://www.bbpk.go.id
Redaksi menerima artikel yang berkaitan dengan bidang pengetahuan dan teknologi selulosa. Naskah dikirim dalam bentuk softcopy melalui laman http://jurnalselulosa.org Terbit tiap 6 bulan (Juni dan Desember)
Bioteknologi Dr. Trisanti Anindyawati (LIPI) Prof. Zeily Nurachman, D.Sc. (ITB) Dr. Ir. Trismilah, M.Si. (BPPT) Teknologi Membran Prof. Ir. I Gede Wenten, M.Sc., Ph.D. (ITB) Prof. Dr. Cynthia L. Radiman (ITB) Bioproses dan Teknologi Pengelolaan Lingkungan Prof. Dr. Tjandra Setiadi, Ph.D (ITB) Dr. Ir. Euis Hermiati, M.Sc (LIPI) Dr.rer.nat. Neni Sintawardani (LIPI) Polimer dan Nanoteknologi Dr. Veinardi Suendo (ITB) Dr. Ir. Myrtha Karina, M. Agr (LIPI)
UCAPAN TERIMA KASIH Redaksi JURNAL SELULOSA mengucapkan banyak terima kasih kepada para Mitra Bestari yang telah berpartisipasi dalam menelaah naskah yang diterbitkan di jurnal ilmiah ini, sehingga jurnal ini dapat terbit tepat pada waktunya. Mitra Bestari yang telah berpartisipasi dalam terbitan Vol. 6, No. 2, Desember 2016 adalah : • Prof. Dr. Gustan Pari, BSc. Dipl.IV, M.Si • Dr. Ir. Euis Hermiati, M.Sc • Dr. Trisanti Anindyawati • Prof. Dr. Ir. Herri Susanto • Dr.rer.nat. Neni Sintawardani • Dr. Ghufron Zaid
JURNAL SELULOSA Vol. 6, No. 2, Desember 2016
e-ISSN: 2527 - 6662 p-ISSN: 2088 - 7000
KATA PENGANTAR Pada terbitan kedua tahun 2016 ini, Jurnal Selulosa menampilkan lima artikel hasil penelitian para peneliti dari Balai Besar Pulp dan Kertas. Penyajian diawali dengan artikel yang membahas tentang Peningkatan Sifat Cetak Kertas Salut dengan Pigmen Presipitasi Kalsium Karbonat Berukuran Submikron. Artikel kedua membahas tentang Pirolisis Isotermal Sludge Cake dan Pulp Reject Pabrik Pulp Kraft. Artikel ketiga membahas tentang Potensi Selulase dan Pengaruh Laju Pembebanan pada Efektivitas Pengolahan Air Limbah Kertas Proses Lumpur Aktif. Artikel keempat membahas Studi Analisis Ketidakpastian Hasil Kalibrasi Timbangan dan Mistar terhadap Keberterimaan Pengujian Gramatur Kertas. Artikel terakhir membahas tentang Pengaruh Aplikasi Jamur Pelapuk Putih pada Biopulping Rami (Boehmeria nivea) Terhadap Kualitas Pulp Belum Putih. Kami berharap jurnal ini dapat memberikan manfaat bagi perkembangan ilmu pengetahuan di Indonesia.
Ketua Dewan Redaksi
JURNAL SELULOSA Vol. 6, No. 2, Desember 2016
e-ISSN: 2527 - 6662 p-ISSN: 2088 - 7000
DAFTAR ISI LEMBAR ABSTRAK Evi Oktavia, Sonny Kurnia Wirawan, Nina Elyani Peningkatan Sifat Cetak Kertas Salut dengan Pigmen Presipitasi Kalsium Karbonat Berukuran Submikron Development of Printing Properties on Coated Paper using Submicron Pigment Precipitated Calcium Carbonate ..................................................................................................................
61 - 70
Syamsudin, Sri Purwati, Aep Surachman, Reza Bastari I.W. Pirolisis Isotermal Sludge Cake dan Pulp Reject Pabrik Pulp Kraft Isothermal Pyrolysis of Sludge Cake and Pulp Reject from Kraft Pulp Mill ...............................
71 - 82
Andri Taufick Rizaluddin, Sri Purwati Potensi Selulase dan Pengaruh Laju Pembebanan pada Efektivitas Pengolahan Air Limbah Kertas Proses Lumpur Aktif Potential of Cellulase and Effect of Loading Rate on Treatment of Paper Wastewater of Activated Sludge Process .........................................................................................................
83 - 94
Darmawan, Titik Istirohah Studi Analisis Ketidakpastian Hasil Kalibrasi Timbangan dan Mistar terhadap Keberterimaan Pengujian Gramatur Kertas Study on Analysis of Uncertainty of Calibrated Value for Balance and Ruler for The Acceptance of Paper Grammage Testing ..................................................................................
95 - 104
Chandra Apriana Purwita, Hendro Risdianto Pengaruh Aplikasi Jamur Pelapuk Putih pada Biopulping Rami (Boehmeria nivea) terhadap Kualitas Pulp Belum Putih Effect of White Rot Fungi Application in Biopulping of Ramie (Boehmeria nivea) on The Quality of Unbleached Pulp .................................................................................................... 105 - 114 INDEKS KATA KUNCI .........................................................................................................
115 - 1
INDEKS JUDUL ....................................................................................................................
115 - 2
INDEKS PENULIS ................................................................................................................
115 - 3
JURNAL SELULOSA e-ISSN: 2527 - 6662
p-ISSN: 2088 - 7000
Akreditasi LIPI Nomor : 552/AU3/P2MI-LIPI/06/2013
Vol. 6, No. 1, June 2016
Keywords used are free terms. Abstracts can be reproduced without permission or charge
DDC 660.6 Saepulloh et al (Center for Pulp and Paper)
ABSTRACT
MICROBIAL CELL WALL DISINTEGRATION OF BIOLOGICAL SLUDGE FROM PAPER INDUSTRY WASTEWATER TREATMENT PLANT USING THERMO - ALKALINE AND SONICATION Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, June 2016, Page 1 - 10 Waste Water Treatment Plant (WWTP) of paper mills generates biological sludge containing organic compounds such as microbial biomass in the range of 60-90%. The sludge is voluminous and difficult dewatered causing problems during handling and utilization. Microbial cell wall disintegration using thermo-alkaline and sonication disrupt microbial cell walls so sludge handling and utilization is easier for further use. Cell wall disruption of biological sludge pre-treatment using thermo-alkaline, sonication and combination of both treatments has been conducted. Thermo-alkaline treatment was carried out for 24 hours with temperature variations (20oC, 37oC, 50oC) and pH (9, 10, 11); sonication treatment was performed at high frequency (30 ± 10 kHz) with a variation of time (15, 30, and 45 minutes), and the combination of both treatments was performed at the optimum conditions respectively. The effectiveness of treatment was evaluated based on the increase of soluble COD (CODf) and ratio of CODf /CODT with univariate statistical test (SPSS 16.0). The results showed that the thermo-alkaline treatment is more effective than sonication and combination treatment. The best condition was obtained when sludge treated with thermo-alkaline treatment at pH 10 and temperature 37°C, CODf was increased 439.91%, with ratio of CODf/CODT 0,128. Keywords: biological sludge, cell disintegration, thermo-alkaline, sonication, CODf DDC 676.1 Yusup Setiawan (Center for Pulp and Paper) UTILIZATION OF PLASTICS REJECT OF PAPER INDUSTRY FOR FUEL Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, June 2016, Page 11 - 18 Utilization of reject plastic pellet of paper mill which is waste paper as the raw material has been carried out. Making of reject plastic pellet was consisted of wet shredded process of reject using shredded machine, separation process of plastic and fiber with filtration process, and drying process of wet shredded plastic using centrifugal drainer machine and sun-drying. Dried shredded reject plastic was then formed plastic pellet using pellet machine. Plastic pellets produced has diameter of around 10 mm and a length of about 10-15 mm. Plastic pellets were analyzed for proximate analysis (moisture, ash, volatile matter and fixed carbon contents). In addition, it was also tested for calorific value, sulfur content, ash mineral content and the ash fusion temperature (AFT). The results indicate that the reject plastic pellets have a high calorific value (7,207-8,730 cal/g), low sulfur content (0.14 to 0.17%), low ash mineral content, and the Ash Fusion Temperature (AFT) above the operating temperature of the boiler (900oC). Reject plastic pellets in the amount of 4.25% of production capacity could potentially be used as a coal substitution for fuel boiler of paper mill with a low propensity of slagging and fouling in the boiler. Keywords: coal, paper mill, pellets, plastic, reject, fuel
DDC 660.8 Erika et al (Lampung University) MEDIUM OPTIMIZATION OF XYLANASE PRODUCTION FROM Bacillus sp. Jurnal Selulosa, Vol. 6, No. 1, June 2016, 19 - 26 Xylan is a carbon source in growth medium of extracellular xylanase producing bacteria. The purpose of this study was to get the optimum medium for the growth of Bacillus sp. in producing the xylanase. The factors consist of production time, carbon, and nitrogen source, as well as simple sugars. Addition carbon source used was delignified sugarcane bagasse, rice hulls, and corn cobs with different concentrations (0.25%; 0.5%; 0.75%; and 1% w/v) . Ammonium chloride, ammonium sulfate, and sodium nitrate with different concentrations (0.08%; 0.17%; 0.26%; and 0.35% w/v) were used as a source of nitrogen, while the simple sugar used was glucose, lactose, sucrose, and xylose. The results showed that the optimum culture media of Bacillus sp. to produce xylanase is media with 0.25% natural starch from the corn cob xylan as a carbon source, 0.26% ammonium chloride as a source of nitrogen, 0.0625 grams of sugar xylose, at pH 6, incubation temperature of 40°C, and 12 hours production time. In that media, xylanase activity was 0.2 U/mL. Keywords: agricultural waste, medium optimization, xylanase, Bacillus sp. DDC 631.8 Rina. S. Soetopo et al (Center for Pulp and Paper) ORGANIC FERTILIZER PELLET FROM ANAEROBIC DIGESTION RESIDUE OF PAPER MILL SLUDGE WASTE Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, June 2016, Page 27 - 38 The study of the organic fertilizer pellet from anaerobic digestion residue of paper mill sludge has been conducted. Study was divided into: characterization of biological sludge, anaerobic digestion process to obtain a precipitate residual sludge, organic fertilizer pellets production, and economic analysis. Pilot scale anaerobic digestion process is done in a paper industry at pH of 5.5 to 6.0, alkalinity of 2000-2500 mg/L and a residence time of 4 days with feed solids content of 0.6%. Stages of organic fertilizer pellets production were dewatering, drying and pellets formation. Pellets were made with a mixture of rice husk ash additive powder of 5-10%. The results showed that the residual sludge from anaerobic digestion process had a solid content (TS) from 2.0 to 4.5%. The process of dewatering of residue sludge and the drying process can increase the levels of solids each up to 26-29% and 80%. Pellets that was produced meets the requirements as organic fertilizer or soil conditioner according to Indonesia National Standard ( SNI) 7847: 2012 that is intended for industrial timber estates (HTI). Based on material balance calculations for industrial scale, biological sludge digestion capacity of 200 tonnes a day with a TS content of 1%, resulting in digestion sludge residue as much as 24 tonnes/ day with a TS content of 3% .From the sludge residue can be made fertilizer pellets with TS of 80.5% as much as 710 kg/day. Economic analysis results indicate that the Pay Back Period was 3.9 years with the Break Even Point (BEP) of 48%. Keywords: anaerobic digestion, biological sludge, sludge residue, organic fertilizer pellet
DDC 676.1 Rina Masriani et al (Center for Pulp and Paper) THE EFFECTIVENESS OF THE USE OF GUAR GUM IN ARCHIVAL PAPERMAKING FROM COTTON LINTER PULP Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, June 2016, Page 39 - 48 The Indonesian Government has set the regulations regarding guidelines for the use of archival paper or permanent document. The paper must meet the specifications of SNI ISO 11108. The problem of archival paper production in Indonesia is difficulty in meeting the quality requirements of permanence and durability. Paper producers in Indonesia have tried to make an archival paper using cotton linter as raw material but it still did not meet the quality requirements of permanence, especially for pH and alkaline reserve parameters. The laboratory archival papermaking experiments using guar gum and high dosage of CaCO3 has been carried out. The scope of experiments: the determination of the characteristics of cotton linter; the determination of optimum freeness of cotton linter, optimum dosage of CaCO3, and optimum dosage of guar gum; the observation of cotton linter pulp and guar gum interaction; the quality testing of archival paper from cotton linter pulp. The results showed that guar gum is effective to improve the folding endurance of paper containing high CaCO3., at least 7.5%. Archival paper produced meets the quality requirements of SNI ISO 11108. Keywords: Archival paper, CaCO3, cotton linter pulp, guar gum DDC 660.8 Trisanti Anindyawati et al (Research Center for Biotechnology - LIPI) MUTAGENESIS ISOLAT LOKAL Trichoderma sp. T065 MENGGUNAKAN ULTRAVIOLET UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS SELULASE Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, June 2016, Page 49 - 60 Mutagenesis of indigenous fungal isolates Trichoderma sp. T065 was achieved by UV light in a laminar air flow and UV crosslinker to increase cellulase activity. Thirty-four mutants were tested for their growth capacity in mineral agar with several carbon sources: Whatman filter paper no.1, 1% carboxymethylcellulose (CMC), 2% cellulose powder, 1% Avicel and 4% delignified oil palm empty fruit bunches (DOPEFB) with granule size of 200 mesh. Three mutants (UV-1.1, 1.2-UV and UV-1.3) showed bigger growth zone on cellulose substrate of 4% DOPEFB than that of wild type Trichoderma sp. T065. The highest cellulase activities were 0.65 FPU/mL and 0.57 FPU/mL from UV-1.1 and UV-1-3, respectively higher than wild type that is equal to 0.04 FPU/mL. Keywords: Trichoderma sp. T065, mutations, UV light, carbon source, cellulase activity
JURNAL SELULOSA e-ISSN: 2527 - 6662
p-ISSN: 2088 - 7000
Vol. 6, No. 2, December 2016 Keywords used are free terms. Abstracts can be reproduced without permission or charge
ABSTRACT DDC 676.1 Evi Oktavia et al (Center for Pulp and Paper) DEVELOPMENT OF PRINTING PROPERTIES ON COATED PAPER USING SUBMICRON PIGMENT PRECIPITATED CALCIUM CARBONATE Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, December 2016, Page 61 - 70 This research has been conducted to maximize the calcium carbonate usage without optical brigthening agent additional. The improvement on printing properties and a high degree of white paper was addressed the problem of meta-stable materials coated on the submicron of crystalline vaterite precipitated calcium carbonate (PCC) by composite it with latex. This study characterized the coating pigment, preparation of coating color, applied to paper sheets and compared with previous research and Indonesia National Standard specification of coated printing paper (SNI 0154:2010). The use of mixed submicron PCC (SPCC) and regular PCC (RPCC) as a white-coated paper produces a high brightness, low roughness, low oil penetration, high picking strength, high gloss, and low water absorption. Mostly those testing parameters meet the requirement of the Indonesia Standard National of printing coated-paper SNI 0154: 2010. Improvement also achieved on composite of submicron PCC-binder latex. A significant improvement of gloss value of the laboratory-scale processes was equal with supercalender using the paper machine and 23.6-28.9% of increasing of brigthness prior to previous study. Keywords: coating color, printing coated-paper,high gloss, SNI 0154:2010 DDC 621.042 Syamsudin et al (Center for Pulp and Paper) ISOTHERMAL PYROLYSIS OF SLUDGE CAKE AND PULP REJECT FROM KRAFT PULP MILL Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, December 2016, Page 71 - 82 Wastewater treatment sludge cake and pulp reject from kraft pulp mill are sources of renewable energy. This study evaluated the effects of temperature on pyrolysis to convert sludge cake and pulp reject into tar and char product. Sludge cake had composition of (adb): moisture 9.08%, volatile matter 57.53%, fixed carbon 8.72% and ash 24.67% with calorific value of 2931 cal/g, while pulp reject had moisture 9.42%, volatile matter 68.16%, fixed carbon 17.00% and ash 5.42% with calorific value of 3656 cal/g. Higher volatile matter content made sludge cake and pulp reject had potency to produce tar. Pyrolysis peak was reached at 349oC for sludge cake and 300oC for pulp reject. The conversion reached 30% at 300oC and 80-90% at 400oC, with the yield of tar reached 39% for sludge cake and 47% for pulp reject. At >400oC tar formed decomposed into pyrolysis gas. Differences in material composition and pyrolysis temperature influenced composition of the tar. The char yields at 300-500oC were not difference signifantly, either for sludge cake or pulp reject. All components of the volatile matter in sludge cake and pulp reject were degraded completely in 60 minutes. Keywords: sludge cake, pulp reject, pyrolysis, char, volatile matter
DDC 660.8 Andri Taufick Rizaluddin et al (Center for Pulp and Paper) POTENTIAL OF CELLULASE AND EFFECT OF LOADING RATE ON TREATMENT OF PAPER WASTEWATER OF ACTIVATED SLUDGE PROCESS Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, December 2016, Page 83 - 94 As the effluent quality standards for industrial wastewater are becoming more stringent, it is important for the industry to improve their wastewater treatment efficiency. The research about potential of cellulase application in the activated sludge process has been done. Theoritically, the addition of cellulase was required to support the activity of microorganism on the activated sludge. Since cellulose is the major organic pollutant component in the wastewater, it was expected that cellulase addition could improve the performance of activated sludge process. The experiments were conducted in a continuous process and consisted of two treatments which were with and without activated sludge at about 2400 mg MLVSS/L. The variations in each treatment were the enzyme dosages of 0; 0.2; 0.5; and 0.7 unit/g COD, and the residence time of 4, 8, 12, and 24 hours. The experiment result showed that the addition of cellulase can increase COD and BOD reduction compared to the treatment without enzymes. The highest COD reduction increment was 7.9% at the enzyme dosage of 0.2 unit/g COD and the residence time of 4 hours, while the highest BOD reduction increment was 14.6% at the same enzyme dosage and residence time. In conclusion, celullase application can be combined with the activated sludge process which will be effective in the high load organic wastewater. Keywords: cellulase, activated sludge, chemical oxygen demand, biological oxygen demand DDC 676.1 Darmawan et al (Center for Pulp and Paper) STUDY ON ANALYSIS OF UNCERTAINTY OF CALIBRATED VALUE FOR BALANCE AND RULER FOR THE ACCEPTANCE OF PAPER GRAMMAGE TESTING Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, December 2016, Page 95 - 104 Study on analysis of uncertainty of calibrated value for balance and steel ruler for the acceptance of paper grammage testing that refers to SNI ISO 536 : 2010 (grammage testing method) and SNI 140440-2006 (paper and carton grammage) has been done. Testing instrument must be calibrated to ensure the testing value/measurement appropriate with expected specification refers to ISO 17025 : 2008. From calibration value gained conventional truth value and uncertainty of testing instrument. Uncertainty calculation refers to “Guide to the Expression of Uncertainty in Measurement”- ISO GUM, is a reference and measurement uncertainty evaluation method that have been received internationally. This reference is also one of reference documents in ISO 17025 : 2008 (competence requirements of examination and calibration laboratory). The evaluation test showed that the deviation value is less than 4%, so that it complies with the allowed tolerance which is also 4%. The result of testing evaluation and calibration showed that balance and ruler were used in Paper Testing Laboratory of Center for Pulp and Paper was appropriate with grammage testing prerequirement. Keywords : calibration, uncertainty, grammage, accuracy, tolerance
DDC 660.8 Chandra Apriana Purwita et al (Center for Pulp and Paper) EFFECT OF WHITE ROT FUNGI APPLICATION IN BIOPULPING OF RAMIE (Boehmeria nivea) ON THE QUALITY OF UNBLEACHED PULP Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, December 2016, Page 105 - 114 The research of white rot fungi application in biopulping ramie has been done to obtain the effective fungus. The study was conducted in 3 stages: biopulping, cooking, and manufacture of pulp handsheets. The biopulping of ramie was done by varying four species of fungi which were Phanerochaete chrysosporium, Marasmius sp., Trametes hirsuta, and Trametes versicolor, with temperature of ± 28°C for 7 days. The cooking was done on ramie from selected biopulping treatment and compared with untreated one. The experiments was carried out by soda cooking in a rotating digester at 12% active alkaline, ratio of the solid to liquid 1: 5, temperature of 165 °C, time of 3.5 hours. Next step was the manufacture of pulp handsheets. The observations were conducted on percent lignin removal, Kappa number, burst and tear index. The results showed that Marasmius sp. with the laccase activity of 0.1638 U/mL was the best with 40.4% of lignin removal degree. The ramie cooking process with Marasmius sp. treatment produced unbleached pulp with 7.2% lower Kappa number compared to the untreated one. The pulp that has been treated with Marasmius sp. produced better quality unbleached pulp with the physical properties of burst and tear index of 10.52 mNm2/g and 1.24 kN/g, respectively. Keywords: ramie, biopulping, lignin removal, white root fungi
JURNAL SELULOSA e-ISSN: 2527 - 6662
p-ISSN: 2088 - 7000
Akreditasi LIPI Vol. 6, No. 1, Juni 2016 Nomor : 552/AU3/P2MI-LIPI/06/2013 Kata kunci yang digunakan adalah istilah bebas. Lembar Abstrak ini boleh dikopi tanpa ijin dan biaya
ABSTRAK DDC 660.8 Saepulloh, dkk. (Balai Besar Pulp dan Kertas) DISINTEGRASI DINDING SEL MIKROBA LUMPUR BIOLOGI INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH INDUSTRI KERTAS SECARA TERMO-ALKALI DAN SONIKASI Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, Juni 2016, Hal. 1 - 10 Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) industri kertas menghasilkan lumpur biologi yang mengandung senyawa organik berupa biomassa mikroba berkisar 60-90%. Lumpur tersebut bersifat voluminous dan sulit dihilangkan airnya sehingga menimbulkan masalah pada penanganan dan pemanfaatannya. Perlakuan termoalkali dan sonikasi merupakan metode disintegrasi sel terhadap lumpur biologi yang dilakukan untuk memecah dinding sel mikroba sehingga dapat lebih mudah dalam penanganan dan pemanfaatan selanjutnya. Penelitian termo-alkali, sonikasi, dan gabungannya terhadap lumpur biologi telah dilakukan. Perlakuan termo-alkali dilakukan selama 24 jam dengan variasi suhu (20oC, 37oC, 50oC) dan pH (9, 10, 11); perlakuan sonikasi dilakukan pada frekuensi tinggi (30 ± 10 kHz) dengan variasi waktu (15, 30, dan 45 menit), dan perlakuan gabungan termo-alkali dan sonikasi dilakukan pada kondisi optimum masing-masing. Efektivitas perlakuan dievalusi berdasarkan peningkatan COD terlarut (CODf) dan rasio CODf/CODT dengan uji statistik univariate (SPSS 16.0). Hasil percobaan menunjukkan bahwa perlakuan termo-alkali lebih efektif dibandingkan dengan perlakuan sonikasi dan gabungannya. Kondisi terbaik perlakuan termo-alkali adalah pada pH 10 dan suhu 37oC dengan peningkatan CODf 439,91% dengan rasio CODf/CODT 0,128. Kata kunci : Lumpur biologi, disintegrasi sel, termo-alkali, sonikasi, CODf DDC 676.1 Yusup Setiawan (Balai Besar Pulp dan Kertas) PEMANFAATAN PLASTIK DARI REJEK INDUSTRI KERTAS UNTUK BAHAN BAKAR Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, Juni 2016, Hal. 11 - 18 Penelitian pemanfaatan pelet plastik rejek industri kertas berbahan baku kertas bekas telah dilakukan. Pembuatan pelet plastik dari rejek meliputi tahapan proses pencacahan rejek secara basah menggunakan mesin pencacah, proses pemisahan cacahan plastik dan serat dengan proses penyaringan, dan proses pengeringan cacahan plastik rejek basah menggunakan mesin peniris sentrifugal dan panas sinar matahari. Cacahan plastik rejek kering selanjutnya dibentuk pelet plastik menggunakan mesin pelet. Pelet plastik yang dihasilkan berdiameter 10 mm dengan panjang sekitar 10 – 15 mm. Pelet plastik dari rejek dianalisis proksimat (kadar air, kadar abu, kadar zat terbang dan kadar karbon padat). Selain itu, pelet dianalisis juga nilai kalor, kadar sulfur, kadar mineral abu dan Ash Fusion Temperature (AFT). Hasil menunjukkan bahwa pelet plastik dari rejek memiliki nilai kalor tinggi (7.207 – 8.730 kal/g), kadar sulfur rendah (0,14 – 0,17%), kadar mineral abu rendah, dan Ash Fusion Temperature (AFT) di atas suhu operasi boiler (900oC). Pelet plastik rejek sebanyak 4,25% kapasitas produksi berpotensi dapat digunakan sebagai substitusi batubara bahan bakar boiler industri kertas dengan kecenderungan terjadinya slagging dan fouling dalam boiler rendah. Kata kunci : batubara, industri kertas, pelet, plastik, rejek, bahan bakar
DDC 660.8 Erika dkk. (Universitas Lampung) OPTIMASI MEDIA PRODUKSI XILANASE DARI Bacillus sp. Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, Juni 2016, Hal. 19 - 26 Xilan merupakan sumber karbon pada media pertumbuhan bakteri penghasil enzim ekstraseluler xilanase. Tujuan penelitian ini adalah mendapatkan media optimum untuk pertumbuhan Bacillus sp. dalam memproduksi xilanase. Perlakuan percobaan terdiri dari waktu produksi, sumber karbon, sumber nitrogen, dan penambahan gula sederhana. Sumber karbon yang digunakan adalah bagas tebu, sekam padi, dan tongkol jagung dengan variasi konsentrasi 0,25%; 0,5%; 0,75%; dan 1% (b/v). Amonium klorida, amonium sulfat, dan natrium nitrat dengan variasi konsentrasi 0,08%; 0,17%; 0,26%; dan 0,35% (b/v) digunakan sebagai sumber nitrogen, sedangkan gula sederhana yang digunakan adalah glukosa, laktosa, sukrosa, dan xilosa masing-masing sebanyak 0,0625 b/v. Hasil percobaan menunjukkan bahwa media optimum pertumbuhan Bacillus sp. untuk produksi xilanase adalah media dengan 0,25% tepung xilan dari tongkol jagung sebagai sumber karbon, 0,26% amonium klorida sebagai sumber nitrogen, 0,0625 gram gula xilosa, pada pH media 6, suhu inkubasi 40°C, serta waktu produksi 12 jam. Dalam media tersebut, aktivitas xilanase yang dihasilkan sebesar 0,2 U/mL. Kata kunci : limbah pertanian, optimasi media, xilanase, Bacillus sp. DDC 631.8 Rina. S. Soetopo dkk. (Balai Besar Pulp dan Kertas) PELET PUPUK ORGANIK DARI RESIDU DIGESTASI ANAEROBIK LIMBAH LUMPUR PABRIK KERTAS Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, Juni 2016, Hal. 27 - 38 Penelitian pembuatan pelet pupuk organik dari residu digestasi anaerobik lumpur biologi industri kertas telah dilakukan. Tahapan penelitian terdiri dari karakterisasi lumpur biologi, digestasi anaerobik untuk memperoleh endapan residu lumpur, pembuatan pelet pupuk organik, dan analisis tekno ekonomi. Proses digestasi anaerobik skala pilot dilakukan di industri kertas pada pH 5,5 – 6,0, alkalinitas 2000 - 2500 mg/L, dan waktu tinggal 4 hari dengan kadar padatan total (TS) umpan 0,6%. Tahapan pembuatan pelet pupuk organik meliputi penghilangan air, pengeringan dan pembentukan pelet. Pembuatan pelet dilakukan dengan menambahkan aditif abu sekam 5-10 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa residu lumpur dari proses digestasi anaerobik mengandung kadar padatan total 2,0 - 4,5%. Proses penghilangan air pada residu lumpur dan pengeringannya dapat meningkatkan kadar padatan berturut-turut 26 – 29% dan 80%. Pelet yang dihasilkan memenuhi persyaratan sebagai pupuk organik atau pembenah tanah menurut SNI 7847:2012 yang diperuntukkan untuk Hutan Tanaman Industri (HTI). Berdasarkan perhitungan neraca massa skala industri, digestasi anaerobik dengan umpan lumpur biologi 200 ton/hari dan kadar padatan total (TS) 1% menghasilkan residu lumpur 24 ton/hari dengan TS 3%. Residu lumpur tersebut dapat dibuat menjadi 710 kg pelet pupuk organik/hari dengan TS 80,5%. Hasil analisis ekonomi menunjukkan bahwa lamanya investasi kembali adalah 3,9 tahun dengan titik pulang pokok 48%. Kata kunci: digestasi anaerobik, lumpur biologi, residu lumpur, pelet pupuk organik
DDC 676.1 Rina Masriani dkk. (Balai Besar Pulp dan Kertas) EFEKTIVITAS PENGGUNAAN GUAR GUM PADA PEMBUATAN KERTAS ARSIP DARI PULP COTTON LINTER Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, Juni 2016, Hal. 39 - 48 Pemerintah telah menetapkan peraturan mengenai pedoman penggunaan kertas untuk arsip atau dokumen permanen. Kertas arsip harus memenuhi spesifikasi SNI ISO 11108. Permasalahan produksi kertas arsip di Indonesia adalah kesulitan memenuhi syarat mutu permanensi dan durabilitas. Produsen kertas di Indonesia sudah ada yang mencoba membuat kertas arsip dari bahan baku cotton linter, namun belum memenuhi syarat mutu permanensi, yaitu pH dan cadangan alkali. Penelitian pembuatan kertas arsip menggunakan CaCO3 dosis tinggi dan guar gum telah dilakukan. Tahapan penelitian ini yaitu: pengujian karakteristik pulp cotton linter; penentuan freeness optimum, penambahan kadar CaCO3 optimum dan kadar guar gum optimum; pengamatan interaksi pulp cotton linter dan guar gum; pengujian mutu kertas arsip dari pulp cotton linter. Hasil penelitian menunjukkan guar gum efektif untuk meningkatkan parameter ketahanan lipat kertas arsip yang mengandung kadar CaCO3 minimal 7,5%. Kertas arsip yang dihasilkan memenuhi syarat mutu SNI ISO 11108. Kata kunci: kertas arsip, CaCO3, pulp cotton linter, guar gum DDC 660.8 Trisanti Anindyawati dkk. (Pusat Riset Bioteknologi, LIPI) ULTRAVIOLET MUTAGENESIS OF LOCAL ISOLATE Trichoderma sp. T065 FOR IMPROVING CELLULASES ACTIVITY Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 1, Juni 2016, Hal. 49 - 60 Mutagenesis isolat lokal kapang Trichoderma sp. T065 dilakukan dengan sinar UV pada laminar air flow dan UV crosslinker untuk meningkatkan aktivitas selulase. Tiga puluh empat kapang mutan diuji kapasitas pertumbuhannya pada mineral agar dengan beberapa jenis sumber karbon yaitu kertas saring Whatman no.1, 1% carboxymethylcellulose (CMC), 2% serbuk selulosa, 1% avicel dan 4% tandan kosong sawit (TKS) dengan ukuran granula 200 mesh. Tiga mutan (UV-1.1, UV-1.2 dan UV-1.3) mempunyai zona pertumbuhan yang lebih besar pada substrat selulosa dengan sumber karbon 4% TKS daripada isolat asli Trichoderma sp. T065. Aktivitas selulase tertinggi adalah 0,65 FPU/mL dan 0,57 FPU/mL berturut-turut dari mutan UV-1.1 dan UV-1.3 yang lebih tinggi dari isolat aslinya yaitu 0,04 FPU/mL. Kata kunci : Trichoderma sp. T065, mutasi, sinar UV, sumber karbon, aktivitas selulase
JURNAL SELULOSA e-ISSN: 2527 - 6662
p-ISSN: 2088 - 7000
Vol. 6, No. 2, Desember 2016 Kata kunci yang digunakan adalah istilah bebas. Lembar Abstrak ini boleh dikopi tanpa ijin dan biaya
ABSTRAK DDC 676.1
Evi Oktavia dkk. (Balai Besar Pulp dan Kertas)
PENINGKATAN SIFAT CETAK KERTAS SALUT DENGAN PIGMEN PRESIPITASI KALSIUM KARBONAT BERUKURAN SUBMIKRON Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, Desember 2016, Hal. 61 - 70 Penelitian ini bermaksud untuk memaksimalkan penggunaan pigmen kalsium karbonat tanpa menggunakan tambahan optical brigthening agent. Sifat cetak dan derajat cerah kertas ditingkatkan dengan cara mengatasi masalah meta-stabil pada bahan salut presipitat kalsium karbonat (PCC) submikron bentuk kristal vaterit melalui pembentukan komposit dengan lateks. Penelitian ini meliputi tahap karakterisasi bahan salut, pembuatan bahan salut, dan aplikasinya pada kertas, serta analisis sifat fisik, cetak dan optis pada kertas cetak salut, lalu membandingkannya dengan penelitian sebelumnya dan SNI spesifikasi kertas cetak salut SNI 0154:2010. Penggunaan campuran PCC submikron (SPCC) dengan PCC reguler (PCC) sebagai bahan salut menghasilkan derajat cerah kertas tinggi, kekasaran rendah, penetrasi minyak rendah, ketahanan cabut tinggi, kilap tinggi, dan daya serap air rendah. Sebagian besar parameter tersebut memenuhi standar SNI spesifikasi kertas cetak salut (SNI 0154 : 2010). Peningkatan juga terjadi pada komposit PCC submikron (SPCC) dengan binder lateks. Peningkatan signifikan terjadi pada analisa kilap kertas cetak salut skala laboratorium yang menunjukkan hasil sama dengan superkalender pada mesin kertas, dan terjadi peningkatan derajat cerah yaitu sekitar 23,6 – 28,9% terhadap penelitian sebelumnya. Kata kunci : bahan salut, kertas cetak salut, kilap tinggi, SNI 0154:2010 DDC 621.042 Syamsudin dkk. (Balai Besar Pulp dan Kertas) PIROLISIS ISOTERMAL SLUDGE CAKE DAN PULP REJECT PABRIK PULP KRAFT Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, Desember 2016, Hal. 71 - 82 Sludge cake hasil pengolahan air limbah dan pulp reject dari pabrik pulp kraft merupakan sumber energi terbarukan. Penelitian ini mengevaluasi pengaruh suhu terhadap pirolisis untuk mengkonversi sludge cake dan pulp reject menjadi produk tar dan arang. Sludge cake memiliki komposisi (adb): air lembab 9,08%, zat terbang 57,53%, karbon tetap 8,72% dan abu 24,67% dengan nilai kalor 2931 kal/g, sedangkan pulp reject mengandung air lembab 9,42%, zat terbang 68,16%, karbon tetap 17,00% dan abu 5,42% dengan nilai kalor 3656 kal/g. Kandungan zat terbang yang tinggi menjadikan sludge cake dan pulp reject berpotensi menghasilkan tar. Puncak pirolisis tercapai pada 349oC untuk sludge cake dan 300oC untuk pulp reject. Konversi mencapai 30% pada 300oC dan 80-90% pada 400oC, dengan hasil tar mencapai 39% untuk sludge cake dan 47% untuk pulp reject. Pada suhu >400oC tar yang terbentuk terdekomposisi menjadi gas pirolisis. Perbedaan komposisi bahan dan kenaikan suhu pirolisis mempengaruhi komposisi tar yang dihasilkan. Hasil arang pirolisis 300-500oC tidak berbeda jauh, baik pada sludge cake maupun pulp reject. Semua komponen zat terbang pada sludge cake maupun pulp reject habis tergedradasi dalam waktu tinggal 60 menit. Kata kunci: sludge cake, pulp reject, pirolisis, arang, zat terbang
DDC 660.8 Andri Taufick Rizaluddin dkk. (Balai Besar Pulp dan Kertas) POTENSI SELULASE DAN PENGARUH LAJU PEMBEBANAN PADA EFEKTIVITAS PENGOLAHAN AIR LIMBAH KERTAS PROSES LUMPUR AKTIF Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, Desember 2016, Hal. 83 - 94 Dengan semakin ketatnya baku mutu air limbah, peningkatan efisiensi dalam pengolahan limbah menjadi sangat penting bagi industri. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui potensi selulase dan pengaruh laju pembebanan pada efektifitas pengolahan air limbah kertas sistem lumpur aktif. Secara teori, penambahan selulase diperlukan untuk membantu aktivitas mikroorganisme lumpur aktif. Dengan adanya kandungan selulosa sebagai komponen utama pencemar organik dalam air limbah, penambahan selulase diharapkan dapat meningkatkan kinerja proses lumpur aktif. Percobaan dilakukan dengan proses kontinyu yang terdiri dari dua perlakuan, yaitu tanpa dan dengan lumpur aktif pada MLVSS sekitar 2400 mg/L. Variasi pada setiap perlakuan berupa variasi dosis selulase (0,0; 0,2; 0,5; dan 0,7 unit/g COD) dan variasi laju pembebanan dengan mengatur waktu tinggal 4, 8, 12, dan 24 jam. Hasil percobaan menunjukkan bahwa perlakuan lumpur aktif dengan penambahan selulase dapat menghasilkan peningkatan reduksi COD dan BOD bila dibandingkan perlakuan tanpa menggunakan selulase. Peningkatan reduksi COD tertinggi mencapai 7,9% dengan perlakuan selulase dosis 0,2 unit/g COD dan waktu tinggal 4 jam, sedangkan peningkatan reduksi BOD tertinggi mencapai 14,6%. Perlakuan selulase dapat dikombinasikan dengan proses lumpur aktif yang berjalan efektif pada waktu tinggal yang lebih singkat atau pada beban tinggi. Kata kunci: selulase, lumpur aktif, chemical oxygen demand, biological oxygen demand DDC 676.1 Darmawan dkk. (Balai Besar Pulp dan Kertas) STUDI ANALISIS KETIDAKPASTIAN HASIL KALIBRASI TIMBANGAN DAN MISTAR TERHADAP KEBERTERIMAAN PENGUJIAN GRAMATUR KERTAS Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, Desember 2016, Hal. 95 - 104 Studi analisis ketidakpastian hasil kalibrasi timbangan dan mistar baja terhadap keberterimaan uji gramatur kertas yang mengacu pada SNI ISO 536 Cara uji gramatur dan SNI 14-0440-2006 Gramatur kertas dan karton telah dilakukan. Untuk menjamin hasil uji/ pengukuran sesuai dengan spesifikasi yang diinginkan menurut ISO 17025 Syarat-syarat kompetensi Laboratorium Pengujian dan Laboratorium Kalibrasi maka alat uji/ ukur harus dikalibrasi. Dari hasil kalibrasi diperoleh nilai kebenaran konvensional alat ukur beserta ketidakpastiannya. Perhitungan ketidakpastian mengacu pada ISO GUM “Guide to the Expression of Uncertainty in Measurement”, yang merupakan panduan dan metode evaluasi ketidakpastian pengukuran yang diterima secara internasional. Acuan ini juga sebagai salah satu dokumen acuan dalam ISO 17025 . Dari hasil evaluasi hasil uji diperoleh penyimpangan kurang dari 4%, sehingga memenuhi toleransi yang diizinkan yaitu 4 %. Kesimpulan dari studi ini menjelaskan bahwa timbangan dan mistar baja yang digunakan oleh Laboratorium Uji Kertas Balai Besar Pulp dan Kertas memenuhi syarat uji gramatur. Kata kunci : kalibrasi, ketidakpastian, gramatur, akurasi, toleransi
DDC 660.8 Chandra Apriana Purwita dkk. (Balai Besar Pulp dan Kertas) PENGARUH APLIKASI JAMUR PELAPUK PUTIH PADA BIOPULPING RAMI (Boehmeria nivea) TERHADAP KUALITAS PULP BELUM PUTIH Jurnal Selulosa Vol. 6, No. 2, Desember 2016, Hal. 105 - 114 Penelitian aplikasi jamur pelapuk putih pada biopulping rami telah dilakukan dengan tujuan mendapatkan jenis jamur yang efektif. Penelitian dilakukan dalam 3 tahap : biopulping, pemasakan, dan pembuatan lembaran pulp. Biopulping rami dilakukan dengan variasi 4 spesies jamur, yaitu Phanerochaete chrysosporium, Marasmius sp., Trametes hirsuta, dan Trametes versicolor, pada kondisi suhu ±28 °C selama 7 hari. Pemasakan dilakukan terhadap rami dari perlakuan biopulping terpilih dan dibandingkan dengan rami tanpa perlakuan jamur. Percobaan pemasakan dilakukan dengan proses soda dalam digester berputar pada kondisi alkali aktif 12%, rasio padatan terhadap cairan pemasak 1:5, suhu 165°C, waktu 3,5 jam. Selanjutnya, dilakukan pembuatan lembaran pulp rami. Pengamatan dilakukan terhadap persentase penyisihan lignin, bilangan Kappa, indek sobek, dan indeks retak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Marasmius sp. dengan aktivitas lakase 0,1638 U/mL merupakan yang terbaik dengan derajat penyisihan lignin 40,4%. Proses pemasakan rami dengan perlakuan Marasmius sp. menghasilkan pulp belum putih dengan bilangan Kappa lebih rendah 7,2% dibandingkan tanpa perlakuan jamur. Kualitas pulp yang telah diberi perlakuan jamur Marasmius sp. menghasilkan pulp belum putih yang lebih baik, dengan sifat fisik indeks retak dan indeks sobek berturut-turut 10,52 mNm2/g dan 1,24 kN/g. Kata kunci: rami, biopulping, penyisihan lignin, jamur pelapuk putih